SlideShare a Scribd company logo
Aplikasi Komputer
Kelompok 2 Kelas 02
 Asmaun
 Muhammad Alfiansyah
 Andi Najmiah Jamal
 Nur Zakyah
Buku Petunjuk
Penggunaan Edmodo
Bagi Students
Program Pasca Sarjana
Universitas Negeri Makassar
PRODI PENDIDIKAN MATEMATIKA
2017
Kelompok 2 Page 2
KATA PENGANTAR
Puji syukur Alhamdulillah penyusun ucapkan, atas kehadirat Allah SWT yang
senantiasa melimpahkan rahmat dan taufiq-Nya kepada penyusun sehingga dapat
menyelesaikan tugas akhir ini dalam bentuk yang sangat sederhana.
Dalam penyelesaian tugas ini tidak lepas dari kesulitan dan hambatan –
hambatan akan tetapi berkat usaha keras dan ketekunan serta dorongan dan
bantuan dari berbagai pihak sehingga sedikit demi sedikit dapat teratasi dan pada
akhirnya tugas ini dapat terselesaikan. Oleh karena itu tidak berlebih rasanya jika
penyusun menghaturkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada semua pihak
yang turut membantu dalam penyelesaian tugas ini.
Kami menyadari bahwa dalam modul ini masih terdapat banyak kekurangan-
kekurangan dan masih jauh dari kesempurnaan. Untuk itu kami selaku penyusun
mengharapkan kritik dan saran dari pembaca demi perbaikan modul ini ke
depannya.
Semoga modul ini dapat memberikan manfaat bagi penyusun khususnya dan
pembaca pada umumnya. Amiin .
Makassar , November 2017
Penyusun
Kelompok 2 Page 3
DAFTAR ISI
HALAMAN JUDUL .............................................................................................................1
KATA PENGANTAR .........................................................................................................2
DAFTAR ISI...........................................................................................................................3
I PENDAHULUAN .............................................................................................................4
A. Tentang Edmodo ........................................................................................................4
B. Apa Implikasinya untuk Pembelajaran?....................................................................5
C. Mengapa Edmodo? ......................................................................................................6
II. PENGGUNAAN KELAS MAYA EDMODO SEBAGAI SISWA ...........................7
A. Membuat Akun Edmodo Untuk Siswa....................................................................7
B. Login Ke Akun Edmodo Untuk Siswa .....................................................................9
C. Setting Profil Siswa......................................................................................................13
D. Mulai Beraktivitas dengan Edmodo ........................................................................17
E. Membaca dan Mengerjakan Tugas & Kuis .............................................................18
F. Melihat Penilaian di Edmodo......................................................................................23
G. Menikuti Polling dari Teacher...................................................................................25
BAB III PENUTUP................................................................................................................26
A. Kesimpulan.......................................................................................................................26
B. Saran...................................................................................................................................26
Kelompok 2 Page 4
I. PENDAHULUAN
A. Tentang Edmodo
Edmodo adalah platform media sosial yang sering digambarkan sebagai
Facebook untuk sekolah dan dapat berfungsi lebih banyak lagi sesuai dengan
kebutuhan. Edmodo merupakan aplikasi yang menarik bagi guru dan siswa dengan
elemen sosial yang menyerupai Facebook, tapi sesungguhnya ada nilai lebih besar
dalam aplikasi edukasi berbasis jejaring sosial ini.
Edmodo (dirancang oleh pendidik) yang juga berbasis cloud kolaborasi
merupakan aplikasi yang cukup aman digunakan oleh guru dan siswa. Seorang guru,
sekolah, kabupaten/kecamatan dapat dengan mudah mengelola sebuah sistem yang
menyediakan fitur terbaik dan praktis menghilangkan kecemasan kita terhadap
aktivitas yang biasa siswa lakukan dengan internet khususnya facebook.
Edmodo menyediakan cara yang aman dan mudah bagi kelas Anda untuk
terhubung dan berkolaborasi, berbagi konten dan akses pekerjaan, nilai dan
pemberitahuan sekolah. Tujuannya adalah untuk membantu pendidik/Guru
memanfaatkan kekuatan media sosial untuk menyesuaikan kelas untuk setiap
pelajar.
Dengan platform ini Anda akan lebih mudah untuk memonitor interaksi
siswa Anda dalam Edmodo learning environment. Tidak ada yang bisa masuk ke
ruang edmodo Anda tanpa undangan, dan siswa tidak dapat menggunakannya
untuk berhubungan dengan orang asing seperti yang terjadi di Facebook. Anda
dapat dengan mudah mengetahui jika ada pelanggar/penyusup/orang asing yang
terdaftar di kelas yang Anda kelola dengan edmodo.
Edmodo dapat membantu pengajar membangun sebuah kelas virtual
berdasarkan pembagian kelas nyata di sekolah/kampus, dimana dalam kelas
Kelompok 2 Page 5
tersebut terdapat penugasan, quiz dan pemberian nilai pada setiap akhir
pembelajaran.
Edmodo sangat komprehensif sebagai sebuah course management system
seperti layaknya Moodle, bedanya adalah aksesnya lebih cepat dan lebih mudah
penggunaannya dengan beberapa fitur yang fungsinya sama seperti layaknya sebuah
course management system.
B. Apa Implikasinya untuk Pembelajaran?
Edmodo seperti media pembelajaran lainnya, bisa menjadi hanya sebuah
platform online untuk mendorong pembelajaran guru, atau dapat menjadi cara lebih
kreatif untuk melibatkan para siswa dalam pembelajaran kolaboratif dan kognisi
terdistribusi (Jenkins). Edmodo bukanlah jawaban untuk setiap kelas tetapi yang
terpenting adalah platform ini memberikan aspek penting dari sebuah lingkungan
belajar yang positif. Platform ini memberikan siswa jalur untuk berinteraksi dengan
rekan-rekan mereka dan guru mereka dalam suasana akademis. Lebih jauh lagi
penggunaan platform ini dapat mengajarkan siswa untuk bagaimana berperilaku
secara online dan bertanggung jawab dalam mengatur kegiatan belajar mereka
dengan system yang keamanannya terjamin. Pada hakikatnya platform ini adalah
mudah dipelajari dan mudah digunakan terutama bagi para guru yang menganggap
dirinya berada di luar basis pengetahuan teknologi yang berkembang saat ini.
Edmodo menyediakan lingkungan di mana mengajar dan belajar dapat
menghasilkan kegembiraan siswa, siswa menjadi lebih mandiri, tanpa melupakan
standar pengukuran keberhasilan siswa. Tidak dapat dipungkiri bahwa siswa akan
menyukai pembelajaran lewat platform ini, dan ketika siswa merasa senang
keinginan mereka untuk dapat mengatasi materi baru dan sulit akan meningkat.
Edmodo adalah salah satu cara untuk membangun semangat siswa untuk belajar.
Kelompok 2 Page 6
C. Mengapa Edmodo ?
Dibandingkan dengan media sosial maupun LMS lainnya, edmodo memiliki
beberapa kelebihan sebagai berikut
1. Mirip facebook, mudah digunakan.
2. Closed group collaboration: hanya yang memiliki group code yang dapat
mengikuti kelas.
3. Free, diakses online, dan tersedia untuk perangkat smart phone (android
dan Iphone).
4. Tidak memerlukan server di sekolah.
5. Dapat diakses dimanapun dan kapanpun.
6. Edmodo selalu diupdate oleh pengembang.
7. Edmodo dapat diaplikasikan dalam satu kelas, satu sekolah, antar sekolah
dalam satu kota/kabupaten.
8. Edmodo dapat digunakan bagi siswa, guru, dan orang tua.
9. Edmodo digunakan untuk berkomunikasi dengan menggunakan model
sosial media, learning material, dan evaluasi.
10. Edmodo mendukung model team teaching, co-teacher, dan teacher
collaboration.
11. Terdapat notifikasi
12. Fitur Badge dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan motivasi siswa
Kelompok 2 Page 7
II. PENGGUNAAN KELAS MAYA EDMODO SEBAGAI SISWA
A. Membuat Akun Edmodo Untuk Siswa
1. Untuk membuat akun di edmodo sebagai siswa, pertama buka web browser
(dalam contoh di gunakan mozilla firefox), dan ketik www.edmodo.com pada
alamat url. Tampilan dari web edmodo dapat dilihat pada gambar berikut:
2. Untuk membuat akun di edmodo
sebagai siswa, pada tampilan dari
web edmodo (Gambar 1)
silahkan pilih I’m a Student.
Setelah itu akan tampil kotak
dialog seperti pada gambar di
bawah. Akun siswa juga dapat
dibuat dengan akun google atau
office 365.
Jika tidak memiliki akun
tersebut, tnggal lengkapi kotak
Kelompok 2 Page 8
dialog tersebut dengan mengisi nama depan, nama belakang, kode kelas (kode
yang diberikan ole guru) username, alamat email dan password akun.
Setelah semua dilengkapi, klik “Sign Up for Free” atau “Daftar Gratis”.
a. Ketikkan kode join yang diberikan guru pada kolom Group Code,
contoh: ewj8zj
b. Ketikkan nama
pertama anda pada
kolom First Name,
contoh:
Muhammad
c. Ketikkan nama
terahir anda pada
Last Name, jika
nama hanya terdiri
dari 1 kata maka
dapat mengulang
nama pertama anda.
Contoh:
Alfiansyah
d. Ketikkan username
yang anda inginkan untuk login pada kolom User Name,
e. Contoh: Alfiansyah110495
f. Ketikkan email anda pada kolom Email (optional). Optional artinya tidak
wajib. Contoh: muh.alfiansyah11@gmail.com
g. Ketikkan password yang akan anda gunakan untuk login pada kolom
Password. Buatlah password unik, mudah diingat jangan terlalu pendek
Kelompok 2 Page 9
jumlah karakternya atau 6 karakter lebih. Contoh :
Alfiansyah_Iyyan110495
h. Jika semuanya sudah diisikan dengan baik dan benar pada langkah a sampai
dengan g, selanjutnya klik Sign Up for Free atau Daftar Gratis.
B. Login Ke Akun Edmodo Untuk Siswa
1. Untuk selanjutnya jika anda ingin login lagi di Edmodo, tinggal isikan pada kolom
bar di bagian atas tertulis login.
Kelompok 2 Page 10
2. Selanjutnya akan tampil kotak dialog seperti pada gambar di bawah.
3. Untuk proses berikutnya tuliskan email anda pada kolom Email or username
dan Paswword anda pada kolom Password. Setelah semua selesai Klik
Login atau Masuk.
Kelompok 2 Page 11
4. Selanjutnya akan muncul tampilan halaman depan edmodo seperti pada gambar
berikut maka akun telah siap digunakan.
Kelompok 2 Page 12
Halaman Depan Edmodo for Students
Pemberitahuan
Nama Kelas
Tulis catatan (note)
Contoh Tugas
Kelompok 2 Page 13
C. Setting Profil Siswa
1. Setelah melakukan proses login (seperti yang telah dijelaskan pada bagian
sebelumnya) anda akan berada pada halam utama edmodo.
2. Selanjutnya kostumisasi profil, pilih tanda panah (di samping gambar orang pada
kiri atas layar) dan pilih “settings” hingga muncul tampilan seperti pada gambar
di bawah:
3. Pada tampilan “settings” dapat di atur foto profil, alamat email pertama dan
kedua, negara, title, nama depan, lama belakang dan zona waktu. Untuk
membuat perubahan, perlu memasukkan password akun. Jika berhasil, tampilan
halaman muka (home) akun akan berubah seperti pada gambar di bawah:
Kelompok 2 Page 14
Kelompok 2 Page 15
4. Untuk mengubah photo profil cukup klik gambar orang pada kiri atas layar.
Selanjutnya akan tampil halaman sebagai berikut:
5. Selanjutnya klik “pensil” yang berada pada bagian atas daerah gambar photo
profil:
Kelompok 2 Page 16
6. Selanjutnya anda diminta untuk mengiput kata sandi untuk lanjut ke proses
selanjutnya.
7. Setelah menginput kata sandi anda akan dibawa ke halaman selanjutnya, pada
halaman tersebut anda dapat mengupload photo profil baru atau “mendesain”
sendiri photo profil anda. Setelah selesai klik tombol “Update”.
Kelompok 2 Page 17
D. Mulai Beraktivitas dengan Edmodo
Hal yang dilakukan oleh siswa pertama kali setelah ia melakukan setting
adalah membaca note yang diberikan oleh Guru. Untuk itu, sangat penting apabila
Anda telah menyiapkan posting yang berisi sapaan dan juga informasi bagaimana
edmodo dapat berperan dalam pembelajaran yang Anda laksanakan. Berikut
merupakan salah satu contoh note/posting pertama Anda yang akan dibaca siswa.
Selain itu, note juga dapat Anda gunakan sebagai media diskusi dengan siswa,
dan siswa dapat secara langsung menjawab posting yang telah Anda lakukan.
Berikut merupakan salah satu contoh diskusi yang dapat Anda laksanakan. Anda
juga dapat menambahkan file dokumen/video, maupun link, yang akan membuat
diskusi Anda semakin menarik.
Kelompok 2 Page 18
E. Membaca dan Mengerjakan Tugas & Kuis
Untuk dapat mengerjakan tugas dan kuis, maka siswa dapat dengan mudah
klik tombol Turn In untuk penugasan dan tombol Take Quiz. (Seperti pada
beberapa gambar dibawah ini)
Kelompok 2 Page 19
Pada saat siswa mengerjakan tugas, maka ia akan mendapatkan tampilan
seperti di bawah ini. Dalam tampilan tersebut ia dapat menuliskan jawaban serta
melampirkan bahan-bahan lain yang mendukung pendapatnya tersebut dalam
Kelompok 2 Page 20
bentuk file maupun link ke website yang lain. Siswa dapat mengirimkan jawaban
dengan klik Turn In Assignment
Apabila Anda memberikan annotation pada lampiran yang diberikan siswa,
maka untuk membaca annotation tersebut siswa hanya perlu pilih view di samping
dokumen yang mereka lampiran.
Jika siswa mengirimkan kembali hasil perbaikan tugas tersebut kepada Anda,
maka penanda annotation tidak akan terlihat lagi. Untuk itu, jika Anda menginginkan
annotation yang Anda buat masih terlihat, maka siswa diharapkan mengirimkan
versi baru dari tugas tsb.
Sedangkan pada siswa memilih untuk mengerjakan kuis maka akan muncul
informasi umum mengenai kuis tersebut yaitu nama kuis, deskripsi kuis, jumlah
pertanyaan dalam kuis tersebut, dan juga jangka waktu pengerjaan kuis. Jika siswa
sudah siap untuk mengerjakan maka ia akan klik Start Quiz.
Kelompok 2 Page 21
Setelah tombol start dipilih, maka akan muncul pertanyaan yang harus
dijawab siswa. Siswa akan mendapat pertanyaan sesuai dengan tipe pertanyaan
yang sudah Anda sediakan. Siswa akan mendapatkan informasi berapa lama waktu
yang tersisa untuk pengerjaan kuis dan mereka juga mendapatkan informasi berapa
soal yang telah ia kerjakan. Apabila siswa telah menyelesaikan dalam menjawab
kuis, maka ia akan klik tombol Submit Quiz.
Kelompok 2 Page 22
Selama tombol submit belum dipilih, maka waktu pengerjaan kuis akan tetap
berjalan, walaupun siswa tidak berada pada halaman tersebut. Apabila waktu telah
habis, maka secara otomatis tes akan ditutup dan siswa dapat melihat hasil kuis tsb
(hanya jika Anda menyetujui opsi untuk menginformasikan hasil kuis setelah siswa
mengerjakannya).
Klik tombol View Result untuk melihat hasil kuis yang telah dikerjakan siswa.
Dari halaman tersebut dapat dilihat jawaban yang benar berwarna hijau, merah
berarti salah, sedangkan biru berarti guru harus melihat secara manual dan
memberikan poin nilai pada jawaban tersebut. Di sebelah kanan juga dapat dilihat
berapa soal yang sudah dapat dijawab dengan benar oleh siswa.
Kelompok 2 Page 23
Pada halaman
awal Edmodo, klik
menu “Progress”
F. Melihat Penilaian di Edmodo
Edmodo adalah fasilitas untuk guru dan siswa dalam kegiatan belajar
mengajar berbasis ICT atau juga dapat dikatakan sebagai E-Learning dan Flipped
Learning. Salah satu kemudahan penggunaan Edmodo adalah siswa dapat melihat
sendiri progress nilai atau grade dari setiap tugas atau ulangan.
Langkah-langkahnya dapat dilihat sebagai berikut:
Kelompok 2 Page 24
Muncul beberapa
pilihan kelas atau
mata pelajaran, klik
kelas atau mata
pelajaran yang
diinginkan
Setelah di-klik, akan
muncul halaman nilai-nilai
yang telah diberikan oleh
guru, dan siswa juga dapat
mengetahui mana tugas
atau ujian yang belum
dikerjakan
Kelompok 2 Page 25
Pilih pilihan
Polling yang
tersedia,
kemudian klik
Vote
G. Mengikuti Polling dari Teacher
Di edmodo, selain ada fitur untuk membuat tugas juga ada fasilitas untuk
membuat polling juga. Polling hanya dapat dibuat oleh guru untuk dibagikan kepada
siswa. Biasanya guru menggunakan poling untuk mengetahui tanggapan siswa
mengenai hal tertentu yang berkenaan dengan pelajaran. Berikut dibawah ini
adalah tampilan poling mengenai tanggapan siswa terhadap pemilihan ketua tingkat
untuk kelas 02.
Hasil Polling Vote di
Klik…akan
bertambah seiring
banyaknya Student
yang ikut Polling
Kelompok 2 Page 26
III. PENUTUP
A. Kesimpulan
Edmodo menyediakan lingkungan di mana mengajar dan belajar dapat
menghasilkan kegembiraan, siswa menjadi lebih mandiri, tanpa melupakan standar
pengukuran keberhasilan siswa melalui menu quiz pada Edmodo. Tidak dapat
dipungkiri bahwa siswa akan menyukai pembelajaran melalui platform ini, ketika
siswa merasa senang keinginan mereka untuk dapat mengatasi materi baru dan
sulit akan meningkat. Edmodo adalah salah satu cara untuk membangun semangat
siswa untuk belajar. Meski demikian terdapat beberapa kelemahan diantaranya
siswa masih dapat melakukan kecurangan melalui duplikasi akun, tidak tersedia
task locker, dan lain-lain.
Pengoperasian Edmodo yang tepat dapat menimbulkan keuntungan yang
besar bagi guru, guru tidak harus menghabiskan waktu untuk mengkoreksi hasil
jawaban siswa, dan secara otomatis nilai siswa akan masuk dalam rekap nilai yang
dapat diolah melalui export excel. Pengolahan secara cerdas harus dapat dilakukan
oleh guru untuk menghindari adanya kecurangan siswa.
B. Saran
1. Disarankan kepada guru untuk menggunakan edmodo dalam proses
pembelajarannya sebagai salah bentuk inovasi agar proses belajar tidak
dirasakan monoton oleh siswa.
2. Edmodo sangat efisien digunakan dalam proses pembelajaran sebab interaksi
siswa dan guru tidak lagi terbatas pada jam pelajaran saja

More Related Content

What's hot

Makalah Sistem Informasi Sumber Daya Manusia (SDM)
Makalah Sistem Informasi Sumber Daya Manusia (SDM)Makalah Sistem Informasi Sumber Daya Manusia (SDM)
Makalah Sistem Informasi Sumber Daya Manusia (SDM)
Ratna Kusuma Wardhany
 
BISNIS PLAN Tugas kewirausahaan moses hadun
BISNIS PLAN Tugas kewirausahaan moses hadunBISNIS PLAN Tugas kewirausahaan moses hadun
BISNIS PLAN Tugas kewirausahaan moses hadun
MOSES HADUN
 
Sistem Informasi Manajemen
Sistem Informasi ManajemenSistem Informasi Manajemen
Sistem Informasi Manajemen
eryeryey
 
Bab vi perencanaan organisasi bisnis
Bab vi perencanaan organisasi bisnisBab vi perencanaan organisasi bisnis
Bab vi perencanaan organisasi bisnis
Dian Anggita
 
Pendekatan dalam Pemasaran Pertanian
Pendekatan dalam Pemasaran PertanianPendekatan dalam Pemasaran Pertanian
Pendekatan dalam Pemasaran Pertanian
Kuny Raint
 
Implementasi pancasila dalam bidang IPOLEKSOSBUDHANKAM
Implementasi pancasila dalam bidang IPOLEKSOSBUDHANKAMImplementasi pancasila dalam bidang IPOLEKSOSBUDHANKAM
Implementasi pancasila dalam bidang IPOLEKSOSBUDHANKAM
Kartic Muna
 
2. manajemen perbenihan dan produksi benih
2.  manajemen perbenihan dan produksi benih2.  manajemen perbenihan dan produksi benih
2. manajemen perbenihan dan produksi benih
badunkartvomit
 

What's hot (20)

5. sumberdaya-dalam-pertanian
5. sumberdaya-dalam-pertanian5. sumberdaya-dalam-pertanian
5. sumberdaya-dalam-pertanian
 
Makalah Sistem Informasi Sumber Daya Manusia (SDM)
Makalah Sistem Informasi Sumber Daya Manusia (SDM)Makalah Sistem Informasi Sumber Daya Manusia (SDM)
Makalah Sistem Informasi Sumber Daya Manusia (SDM)
 
Struktur organisasi
Struktur organisasiStruktur organisasi
Struktur organisasi
 
Teori manajemen klasik
Teori manajemen klasikTeori manajemen klasik
Teori manajemen klasik
 
Klasifikasi Usahatani
Klasifikasi UsahataniKlasifikasi Usahatani
Klasifikasi Usahatani
 
BISNIS PLAN Tugas kewirausahaan moses hadun
BISNIS PLAN Tugas kewirausahaan moses hadunBISNIS PLAN Tugas kewirausahaan moses hadun
BISNIS PLAN Tugas kewirausahaan moses hadun
 
Proposal Business Plan - business
Proposal Business Plan - businessProposal Business Plan - business
Proposal Business Plan - business
 
Laporan hasil analisis
Laporan hasil analisisLaporan hasil analisis
Laporan hasil analisis
 
Konsep belajar petani
Konsep belajar petaniKonsep belajar petani
Konsep belajar petani
 
Strategi Pemasaran Hasil Pertanian
Strategi Pemasaran Hasil PertanianStrategi Pemasaran Hasil Pertanian
Strategi Pemasaran Hasil Pertanian
 
Sistem Informasi Manajemen
Sistem Informasi ManajemenSistem Informasi Manajemen
Sistem Informasi Manajemen
 
4.kelembagaan pertanian
4.kelembagaan pertanian4.kelembagaan pertanian
4.kelembagaan pertanian
 
Soal dan jawaban uci chi kuadrat dan regresi
Soal dan jawaban uci chi kuadrat dan regresiSoal dan jawaban uci chi kuadrat dan regresi
Soal dan jawaban uci chi kuadrat dan regresi
 
manajemen retail
manajemen retailmanajemen retail
manajemen retail
 
Bab vi perencanaan organisasi bisnis
Bab vi perencanaan organisasi bisnisBab vi perencanaan organisasi bisnis
Bab vi perencanaan organisasi bisnis
 
Pendekatan dalam Pemasaran Pertanian
Pendekatan dalam Pemasaran PertanianPendekatan dalam Pemasaran Pertanian
Pendekatan dalam Pemasaran Pertanian
 
Implementasi pancasila dalam bidang IPOLEKSOSBUDHANKAM
Implementasi pancasila dalam bidang IPOLEKSOSBUDHANKAMImplementasi pancasila dalam bidang IPOLEKSOSBUDHANKAM
Implementasi pancasila dalam bidang IPOLEKSOSBUDHANKAM
 
Prinsip User Interface Design
Prinsip User Interface DesignPrinsip User Interface Design
Prinsip User Interface Design
 
2. manajemen perbenihan dan produksi benih
2.  manajemen perbenihan dan produksi benih2.  manajemen perbenihan dan produksi benih
2. manajemen perbenihan dan produksi benih
 
Presentasi gita
Presentasi gitaPresentasi gita
Presentasi gita
 

Similar to Buku petunjuk penggunaan edmodo bagi students

Edmodo overview-Simulasi Digital
Edmodo overview-Simulasi DigitalEdmodo overview-Simulasi Digital
Edmodo overview-Simulasi Digital
sainudinuga
 
Pengenalan edmodo
Pengenalan edmodoPengenalan edmodo
Pengenalan edmodo
danver
 

Similar to Buku petunjuk penggunaan edmodo bagi students (20)

Edmodo
EdmodoEdmodo
Edmodo
 
Edmodo done
Edmodo doneEdmodo done
Edmodo done
 
Tutorial edmodo
Tutorial edmodoTutorial edmodo
Tutorial edmodo
 
Pembelajaran kolaboratif online berbasis edmodo
Pembelajaran kolaboratif online berbasis edmodoPembelajaran kolaboratif online berbasis edmodo
Pembelajaran kolaboratif online berbasis edmodo
 
Edmodo overview
Edmodo overviewEdmodo overview
Edmodo overview
 
Edmodo overview-Simulasi Digital
Edmodo overview-Simulasi DigitalEdmodo overview-Simulasi Digital
Edmodo overview-Simulasi Digital
 
Pengenalan edmodo
Pengenalan edmodoPengenalan edmodo
Pengenalan edmodo
 
Edmodo
EdmodoEdmodo
Edmodo
 
Tutorial edmodo 2015
Tutorial edmodo 2015Tutorial edmodo 2015
Tutorial edmodo 2015
 
MAKALAH PLATFORM EDMODO MUKMIN.docx
MAKALAH PLATFORM EDMODO MUKMIN.docxMAKALAH PLATFORM EDMODO MUKMIN.docx
MAKALAH PLATFORM EDMODO MUKMIN.docx
 
Edmodo
EdmodoEdmodo
Edmodo
 
Materi Edmodo
Materi EdmodoMateri Edmodo
Materi Edmodo
 
258379554 makalah-moodle-edmodo
258379554 makalah-moodle-edmodo258379554 makalah-moodle-edmodo
258379554 makalah-moodle-edmodo
 
Ispring & edmodo
Ispring & edmodoIspring & edmodo
Ispring & edmodo
 
Pemanfaatan edmodo, solusi cerdas guru abad 21
Pemanfaatan edmodo, solusi cerdas guru abad 21Pemanfaatan edmodo, solusi cerdas guru abad 21
Pemanfaatan edmodo, solusi cerdas guru abad 21
 
Simdig kelmpok 10 :Kelas Maya
Simdig kelmpok 10 :Kelas MayaSimdig kelmpok 10 :Kelas Maya
Simdig kelmpok 10 :Kelas Maya
 
Edmodo Training Id
Edmodo Training IdEdmodo Training Id
Edmodo Training Id
 
edmodo training
edmodo trainingedmodo training
edmodo training
 
Pelatihan edmodo smk neg. 1 percut
Pelatihan edmodo smk neg. 1 percutPelatihan edmodo smk neg. 1 percut
Pelatihan edmodo smk neg. 1 percut
 
Edmodo power point edmodo trainingnew okkkkkkkkk
Edmodo power point edmodo trainingnew okkkkkkkkkEdmodo power point edmodo trainingnew okkkkkkkkk
Edmodo power point edmodo trainingnew okkkkkkkkk
 

More from Muhammad Alfiansyah Alfi

Pencegahan-dan-Penanganan-Kekerasan-di-Lingkungan-Sekolah.pdf
Pencegahan-dan-Penanganan-Kekerasan-di-Lingkungan-Sekolah.pdfPencegahan-dan-Penanganan-Kekerasan-di-Lingkungan-Sekolah.pdf
Pencegahan-dan-Penanganan-Kekerasan-di-Lingkungan-Sekolah.pdf
Muhammad Alfiansyah Alfi
 

More from Muhammad Alfiansyah Alfi (20)

Pencegahan-dan-Penanganan-Kekerasan-di-Lingkungan-Sekolah.pdf
Pencegahan-dan-Penanganan-Kekerasan-di-Lingkungan-Sekolah.pdfPencegahan-dan-Penanganan-Kekerasan-di-Lingkungan-Sekolah.pdf
Pencegahan-dan-Penanganan-Kekerasan-di-Lingkungan-Sekolah.pdf
 
Infografis Laporan Aktualisasi.pdf
Infografis Laporan Aktualisasi.pdfInfografis Laporan Aktualisasi.pdf
Infografis Laporan Aktualisasi.pdf
 
Laporan Aktualisasi "Pelita Mabit" dengan Penerapan Nilai-nilai Dasar BerAKHL...
Laporan Aktualisasi "Pelita Mabit" dengan Penerapan Nilai-nilai Dasar BerAKHL...Laporan Aktualisasi "Pelita Mabit" dengan Penerapan Nilai-nilai Dasar BerAKHL...
Laporan Aktualisasi "Pelita Mabit" dengan Penerapan Nilai-nilai Dasar BerAKHL...
 
ANALISIS KKM
ANALISIS KKMANALISIS KKM
ANALISIS KKM
 
PROGRAM SEMESTER KELAS 8
PROGRAM SEMESTER KELAS 8PROGRAM SEMESTER KELAS 8
PROGRAM SEMESTER KELAS 8
 
PROGRAM TAHUNAN KELAS 8
PROGRAM TAHUNAN KELAS 8PROGRAM TAHUNAN KELAS 8
PROGRAM TAHUNAN KELAS 8
 
SILABUS MATEMATIKA KELAS 8
SILABUS MATEMATIKA KELAS 8SILABUS MATEMATIKA KELAS 8
SILABUS MATEMATIKA KELAS 8
 
Bab v 2. perbandingan dua besaran dengan satuan yang berbeda
Bab v   2. perbandingan dua besaran dengan satuan yang berbedaBab v   2. perbandingan dua besaran dengan satuan yang berbeda
Bab v 2. perbandingan dua besaran dengan satuan yang berbeda
 
Bab v 1. perbandingan dua besaran
Bab v   1. perbandingan dua besaranBab v   1. perbandingan dua besaran
Bab v 1. perbandingan dua besaran
 
Bab iv 8. remedial dan pengayaan ke-4
Bab iv   8. remedial dan pengayaan ke-4Bab iv   8. remedial dan pengayaan ke-4
Bab iv 8. remedial dan pengayaan ke-4
 
Bab iv 7. ujian harian ke-4
Bab iv   7. ujian harian ke-4Bab iv   7. ujian harian ke-4
Bab iv 7. ujian harian ke-4
 
Bab iv 6. tugas projek ke-4
Bab iv   6. tugas projek ke-4Bab iv   6. tugas projek ke-4
Bab iv 6. tugas projek ke-4
 
Bab iv 5. menyelesaikan masalah pt lsv
Bab iv   5. menyelesaikan masalah pt lsvBab iv   5. menyelesaikan masalah pt lsv
Bab iv 5. menyelesaikan masalah pt lsv
 
Bab iv 4. konsep pt lsv
Bab iv   4. konsep pt lsvBab iv   4. konsep pt lsv
Bab iv 4. konsep pt lsv
 
Bab iv 3. menyelesaikan persamaan menggunakan perkalian dan pembagian
Bab iv   3. menyelesaikan persamaan menggunakan perkalian dan pembagianBab iv   3. menyelesaikan persamaan menggunakan perkalian dan pembagian
Bab iv 3. menyelesaikan persamaan menggunakan perkalian dan pembagian
 
Bab iv 2. menyelesaikan persamaan menggunakan penjumlahan dan pengurangan
Bab iv   2. menyelesaikan persamaan menggunakan penjumlahan dan penguranganBab iv   2. menyelesaikan persamaan menggunakan penjumlahan dan pengurangan
Bab iv 2. menyelesaikan persamaan menggunakan penjumlahan dan pengurangan
 
Bab iv 1. konsep plsv
Bab iv   1. konsep plsvBab iv   1. konsep plsv
Bab iv 1. konsep plsv
 
Bab iii 8. remedial dan pengayaan ke-3
Bab iii   8. remedial dan pengayaan ke-3Bab iii   8. remedial dan pengayaan ke-3
Bab iii 8. remedial dan pengayaan ke-3
 
Bab iii 7. ujian harian ke-3
Bab iii   7. ujian harian ke-3Bab iii   7. ujian harian ke-3
Bab iii 7. ujian harian ke-3
 
Bab iii 6. tugas projek ke-3
Bab iii   6. tugas projek ke-3Bab iii   6. tugas projek ke-3
Bab iii 6. tugas projek ke-3
 

Recently uploaded

PRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptx
PRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptxPRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptx
PRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptx
muhammadyudiyanto55
 
Laporan wakil kepala sekolah bagian Kurikulum.pdf
Laporan wakil kepala sekolah bagian Kurikulum.pdfLaporan wakil kepala sekolah bagian Kurikulum.pdf
Laporan wakil kepala sekolah bagian Kurikulum.pdf
yuniarmadyawati361
 

Recently uploaded (20)

Solusi dan Strategi ATHG yang di hadapi Indonesia (Kelas 11).pptx
Solusi dan Strategi ATHG yang di hadapi Indonesia (Kelas 11).pptxSolusi dan Strategi ATHG yang di hadapi Indonesia (Kelas 11).pptx
Solusi dan Strategi ATHG yang di hadapi Indonesia (Kelas 11).pptx
 
Bab 3 Sejarah Kerajaan Hindu-Buddha.pptx
Bab 3 Sejarah Kerajaan Hindu-Buddha.pptxBab 3 Sejarah Kerajaan Hindu-Buddha.pptx
Bab 3 Sejarah Kerajaan Hindu-Buddha.pptx
 
Repi jayanti_2021 B_Analsis Kritis Jurnal
Repi jayanti_2021 B_Analsis Kritis JurnalRepi jayanti_2021 B_Analsis Kritis Jurnal
Repi jayanti_2021 B_Analsis Kritis Jurnal
 
Seminar: Sekolah Alkitab Liburan (SAL) 2024
Seminar: Sekolah Alkitab Liburan (SAL) 2024Seminar: Sekolah Alkitab Liburan (SAL) 2024
Seminar: Sekolah Alkitab Liburan (SAL) 2024
 
PRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptx
PRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptxPRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptx
PRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptx
 
1. Standar Operasional Prosedur PPDB Pada paud
1. Standar Operasional Prosedur PPDB Pada paud1. Standar Operasional Prosedur PPDB Pada paud
1. Standar Operasional Prosedur PPDB Pada paud
 
CONTOH LAPORAN PARTISIPAN OBSERVASI.docx
CONTOH LAPORAN PARTISIPAN OBSERVASI.docxCONTOH LAPORAN PARTISIPAN OBSERVASI.docx
CONTOH LAPORAN PARTISIPAN OBSERVASI.docx
 
BUKTI DUKUNG RHK SEKOLAH DASAR NEGERI.pptx
BUKTI DUKUNG RHK SEKOLAH DASAR NEGERI.pptxBUKTI DUKUNG RHK SEKOLAH DASAR NEGERI.pptx
BUKTI DUKUNG RHK SEKOLAH DASAR NEGERI.pptx
 
Solusi Masalah Pendidikan Kelompok 9 Wawasan Pendidikan.pptx
Solusi Masalah Pendidikan Kelompok 9 Wawasan Pendidikan.pptxSolusi Masalah Pendidikan Kelompok 9 Wawasan Pendidikan.pptx
Solusi Masalah Pendidikan Kelompok 9 Wawasan Pendidikan.pptx
 
Laporan wakil kepala sekolah bagian Kurikulum.pdf
Laporan wakil kepala sekolah bagian Kurikulum.pdfLaporan wakil kepala sekolah bagian Kurikulum.pdf
Laporan wakil kepala sekolah bagian Kurikulum.pdf
 
Teori Profetik Kuntowijoyo (Dosen Pengampu: Khoirin Nisai Shalihati)
Teori Profetik Kuntowijoyo (Dosen Pengampu: Khoirin Nisai Shalihati)Teori Profetik Kuntowijoyo (Dosen Pengampu: Khoirin Nisai Shalihati)
Teori Profetik Kuntowijoyo (Dosen Pengampu: Khoirin Nisai Shalihati)
 
perumusan visi, misi dan tujuan sekolah.ppt
perumusan visi, misi dan tujuan sekolah.pptperumusan visi, misi dan tujuan sekolah.ppt
perumusan visi, misi dan tujuan sekolah.ppt
 
Laporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdf
Laporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdfLaporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdf
Laporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdf
 
PPT Aksi Nyata Diseminasi Modul 1.4.pptx
PPT Aksi Nyata Diseminasi Modul 1.4.pptxPPT Aksi Nyata Diseminasi Modul 1.4.pptx
PPT Aksi Nyata Diseminasi Modul 1.4.pptx
 
Najwa Qarina_2021 B_Analisis Kritis Jurnal.pdf
Najwa Qarina_2021 B_Analisis Kritis Jurnal.pdfNajwa Qarina_2021 B_Analisis Kritis Jurnal.pdf
Najwa Qarina_2021 B_Analisis Kritis Jurnal.pdf
 
Dokumen Tindak Lanjut Pengelolaan Kinerja Guru.docx
Dokumen Tindak Lanjut Pengelolaan Kinerja Guru.docxDokumen Tindak Lanjut Pengelolaan Kinerja Guru.docx
Dokumen Tindak Lanjut Pengelolaan Kinerja Guru.docx
 
tugas pai kelas 10 rangkuman bab 10 smk madani bogor
tugas pai kelas 10 rangkuman bab 10 smk madani bogortugas pai kelas 10 rangkuman bab 10 smk madani bogor
tugas pai kelas 10 rangkuman bab 10 smk madani bogor
 
ALUR TUJUAN PEMBELAJARAN (ATP) B. Inggris kelas 7.pdf
ALUR TUJUAN PEMBELAJARAN (ATP) B. Inggris kelas 7.pdfALUR TUJUAN PEMBELAJARAN (ATP) B. Inggris kelas 7.pdf
ALUR TUJUAN PEMBELAJARAN (ATP) B. Inggris kelas 7.pdf
 
tugas modul 1.4 Koneksi Antar Materi (1).pptx
tugas  modul 1.4 Koneksi Antar Materi (1).pptxtugas  modul 1.4 Koneksi Antar Materi (1).pptx
tugas modul 1.4 Koneksi Antar Materi (1).pptx
 
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka - abdiera.com
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka - abdiera.comModul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka - abdiera.com
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka - abdiera.com
 

Buku petunjuk penggunaan edmodo bagi students

  • 1. Aplikasi Komputer Kelompok 2 Kelas 02  Asmaun  Muhammad Alfiansyah  Andi Najmiah Jamal  Nur Zakyah Buku Petunjuk Penggunaan Edmodo Bagi Students Program Pasca Sarjana Universitas Negeri Makassar PRODI PENDIDIKAN MATEMATIKA 2017
  • 2. Kelompok 2 Page 2 KATA PENGANTAR Puji syukur Alhamdulillah penyusun ucapkan, atas kehadirat Allah SWT yang senantiasa melimpahkan rahmat dan taufiq-Nya kepada penyusun sehingga dapat menyelesaikan tugas akhir ini dalam bentuk yang sangat sederhana. Dalam penyelesaian tugas ini tidak lepas dari kesulitan dan hambatan – hambatan akan tetapi berkat usaha keras dan ketekunan serta dorongan dan bantuan dari berbagai pihak sehingga sedikit demi sedikit dapat teratasi dan pada akhirnya tugas ini dapat terselesaikan. Oleh karena itu tidak berlebih rasanya jika penyusun menghaturkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang turut membantu dalam penyelesaian tugas ini. Kami menyadari bahwa dalam modul ini masih terdapat banyak kekurangan- kekurangan dan masih jauh dari kesempurnaan. Untuk itu kami selaku penyusun mengharapkan kritik dan saran dari pembaca demi perbaikan modul ini ke depannya. Semoga modul ini dapat memberikan manfaat bagi penyusun khususnya dan pembaca pada umumnya. Amiin . Makassar , November 2017 Penyusun
  • 3. Kelompok 2 Page 3 DAFTAR ISI HALAMAN JUDUL .............................................................................................................1 KATA PENGANTAR .........................................................................................................2 DAFTAR ISI...........................................................................................................................3 I PENDAHULUAN .............................................................................................................4 A. Tentang Edmodo ........................................................................................................4 B. Apa Implikasinya untuk Pembelajaran?....................................................................5 C. Mengapa Edmodo? ......................................................................................................6 II. PENGGUNAAN KELAS MAYA EDMODO SEBAGAI SISWA ...........................7 A. Membuat Akun Edmodo Untuk Siswa....................................................................7 B. Login Ke Akun Edmodo Untuk Siswa .....................................................................9 C. Setting Profil Siswa......................................................................................................13 D. Mulai Beraktivitas dengan Edmodo ........................................................................17 E. Membaca dan Mengerjakan Tugas & Kuis .............................................................18 F. Melihat Penilaian di Edmodo......................................................................................23 G. Menikuti Polling dari Teacher...................................................................................25 BAB III PENUTUP................................................................................................................26 A. Kesimpulan.......................................................................................................................26 B. Saran...................................................................................................................................26
  • 4. Kelompok 2 Page 4 I. PENDAHULUAN A. Tentang Edmodo Edmodo adalah platform media sosial yang sering digambarkan sebagai Facebook untuk sekolah dan dapat berfungsi lebih banyak lagi sesuai dengan kebutuhan. Edmodo merupakan aplikasi yang menarik bagi guru dan siswa dengan elemen sosial yang menyerupai Facebook, tapi sesungguhnya ada nilai lebih besar dalam aplikasi edukasi berbasis jejaring sosial ini. Edmodo (dirancang oleh pendidik) yang juga berbasis cloud kolaborasi merupakan aplikasi yang cukup aman digunakan oleh guru dan siswa. Seorang guru, sekolah, kabupaten/kecamatan dapat dengan mudah mengelola sebuah sistem yang menyediakan fitur terbaik dan praktis menghilangkan kecemasan kita terhadap aktivitas yang biasa siswa lakukan dengan internet khususnya facebook. Edmodo menyediakan cara yang aman dan mudah bagi kelas Anda untuk terhubung dan berkolaborasi, berbagi konten dan akses pekerjaan, nilai dan pemberitahuan sekolah. Tujuannya adalah untuk membantu pendidik/Guru memanfaatkan kekuatan media sosial untuk menyesuaikan kelas untuk setiap pelajar. Dengan platform ini Anda akan lebih mudah untuk memonitor interaksi siswa Anda dalam Edmodo learning environment. Tidak ada yang bisa masuk ke ruang edmodo Anda tanpa undangan, dan siswa tidak dapat menggunakannya untuk berhubungan dengan orang asing seperti yang terjadi di Facebook. Anda dapat dengan mudah mengetahui jika ada pelanggar/penyusup/orang asing yang terdaftar di kelas yang Anda kelola dengan edmodo. Edmodo dapat membantu pengajar membangun sebuah kelas virtual berdasarkan pembagian kelas nyata di sekolah/kampus, dimana dalam kelas
  • 5. Kelompok 2 Page 5 tersebut terdapat penugasan, quiz dan pemberian nilai pada setiap akhir pembelajaran. Edmodo sangat komprehensif sebagai sebuah course management system seperti layaknya Moodle, bedanya adalah aksesnya lebih cepat dan lebih mudah penggunaannya dengan beberapa fitur yang fungsinya sama seperti layaknya sebuah course management system. B. Apa Implikasinya untuk Pembelajaran? Edmodo seperti media pembelajaran lainnya, bisa menjadi hanya sebuah platform online untuk mendorong pembelajaran guru, atau dapat menjadi cara lebih kreatif untuk melibatkan para siswa dalam pembelajaran kolaboratif dan kognisi terdistribusi (Jenkins). Edmodo bukanlah jawaban untuk setiap kelas tetapi yang terpenting adalah platform ini memberikan aspek penting dari sebuah lingkungan belajar yang positif. Platform ini memberikan siswa jalur untuk berinteraksi dengan rekan-rekan mereka dan guru mereka dalam suasana akademis. Lebih jauh lagi penggunaan platform ini dapat mengajarkan siswa untuk bagaimana berperilaku secara online dan bertanggung jawab dalam mengatur kegiatan belajar mereka dengan system yang keamanannya terjamin. Pada hakikatnya platform ini adalah mudah dipelajari dan mudah digunakan terutama bagi para guru yang menganggap dirinya berada di luar basis pengetahuan teknologi yang berkembang saat ini. Edmodo menyediakan lingkungan di mana mengajar dan belajar dapat menghasilkan kegembiraan siswa, siswa menjadi lebih mandiri, tanpa melupakan standar pengukuran keberhasilan siswa. Tidak dapat dipungkiri bahwa siswa akan menyukai pembelajaran lewat platform ini, dan ketika siswa merasa senang keinginan mereka untuk dapat mengatasi materi baru dan sulit akan meningkat. Edmodo adalah salah satu cara untuk membangun semangat siswa untuk belajar.
  • 6. Kelompok 2 Page 6 C. Mengapa Edmodo ? Dibandingkan dengan media sosial maupun LMS lainnya, edmodo memiliki beberapa kelebihan sebagai berikut 1. Mirip facebook, mudah digunakan. 2. Closed group collaboration: hanya yang memiliki group code yang dapat mengikuti kelas. 3. Free, diakses online, dan tersedia untuk perangkat smart phone (android dan Iphone). 4. Tidak memerlukan server di sekolah. 5. Dapat diakses dimanapun dan kapanpun. 6. Edmodo selalu diupdate oleh pengembang. 7. Edmodo dapat diaplikasikan dalam satu kelas, satu sekolah, antar sekolah dalam satu kota/kabupaten. 8. Edmodo dapat digunakan bagi siswa, guru, dan orang tua. 9. Edmodo digunakan untuk berkomunikasi dengan menggunakan model sosial media, learning material, dan evaluasi. 10. Edmodo mendukung model team teaching, co-teacher, dan teacher collaboration. 11. Terdapat notifikasi 12. Fitur Badge dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan motivasi siswa
  • 7. Kelompok 2 Page 7 II. PENGGUNAAN KELAS MAYA EDMODO SEBAGAI SISWA A. Membuat Akun Edmodo Untuk Siswa 1. Untuk membuat akun di edmodo sebagai siswa, pertama buka web browser (dalam contoh di gunakan mozilla firefox), dan ketik www.edmodo.com pada alamat url. Tampilan dari web edmodo dapat dilihat pada gambar berikut: 2. Untuk membuat akun di edmodo sebagai siswa, pada tampilan dari web edmodo (Gambar 1) silahkan pilih I’m a Student. Setelah itu akan tampil kotak dialog seperti pada gambar di bawah. Akun siswa juga dapat dibuat dengan akun google atau office 365. Jika tidak memiliki akun tersebut, tnggal lengkapi kotak
  • 8. Kelompok 2 Page 8 dialog tersebut dengan mengisi nama depan, nama belakang, kode kelas (kode yang diberikan ole guru) username, alamat email dan password akun. Setelah semua dilengkapi, klik “Sign Up for Free” atau “Daftar Gratis”. a. Ketikkan kode join yang diberikan guru pada kolom Group Code, contoh: ewj8zj b. Ketikkan nama pertama anda pada kolom First Name, contoh: Muhammad c. Ketikkan nama terahir anda pada Last Name, jika nama hanya terdiri dari 1 kata maka dapat mengulang nama pertama anda. Contoh: Alfiansyah d. Ketikkan username yang anda inginkan untuk login pada kolom User Name, e. Contoh: Alfiansyah110495 f. Ketikkan email anda pada kolom Email (optional). Optional artinya tidak wajib. Contoh: muh.alfiansyah11@gmail.com g. Ketikkan password yang akan anda gunakan untuk login pada kolom Password. Buatlah password unik, mudah diingat jangan terlalu pendek
  • 9. Kelompok 2 Page 9 jumlah karakternya atau 6 karakter lebih. Contoh : Alfiansyah_Iyyan110495 h. Jika semuanya sudah diisikan dengan baik dan benar pada langkah a sampai dengan g, selanjutnya klik Sign Up for Free atau Daftar Gratis. B. Login Ke Akun Edmodo Untuk Siswa 1. Untuk selanjutnya jika anda ingin login lagi di Edmodo, tinggal isikan pada kolom bar di bagian atas tertulis login.
  • 10. Kelompok 2 Page 10 2. Selanjutnya akan tampil kotak dialog seperti pada gambar di bawah. 3. Untuk proses berikutnya tuliskan email anda pada kolom Email or username dan Paswword anda pada kolom Password. Setelah semua selesai Klik Login atau Masuk.
  • 11. Kelompok 2 Page 11 4. Selanjutnya akan muncul tampilan halaman depan edmodo seperti pada gambar berikut maka akun telah siap digunakan.
  • 12. Kelompok 2 Page 12 Halaman Depan Edmodo for Students Pemberitahuan Nama Kelas Tulis catatan (note) Contoh Tugas
  • 13. Kelompok 2 Page 13 C. Setting Profil Siswa 1. Setelah melakukan proses login (seperti yang telah dijelaskan pada bagian sebelumnya) anda akan berada pada halam utama edmodo. 2. Selanjutnya kostumisasi profil, pilih tanda panah (di samping gambar orang pada kiri atas layar) dan pilih “settings” hingga muncul tampilan seperti pada gambar di bawah: 3. Pada tampilan “settings” dapat di atur foto profil, alamat email pertama dan kedua, negara, title, nama depan, lama belakang dan zona waktu. Untuk membuat perubahan, perlu memasukkan password akun. Jika berhasil, tampilan halaman muka (home) akun akan berubah seperti pada gambar di bawah:
  • 15. Kelompok 2 Page 15 4. Untuk mengubah photo profil cukup klik gambar orang pada kiri atas layar. Selanjutnya akan tampil halaman sebagai berikut: 5. Selanjutnya klik “pensil” yang berada pada bagian atas daerah gambar photo profil:
  • 16. Kelompok 2 Page 16 6. Selanjutnya anda diminta untuk mengiput kata sandi untuk lanjut ke proses selanjutnya. 7. Setelah menginput kata sandi anda akan dibawa ke halaman selanjutnya, pada halaman tersebut anda dapat mengupload photo profil baru atau “mendesain” sendiri photo profil anda. Setelah selesai klik tombol “Update”.
  • 17. Kelompok 2 Page 17 D. Mulai Beraktivitas dengan Edmodo Hal yang dilakukan oleh siswa pertama kali setelah ia melakukan setting adalah membaca note yang diberikan oleh Guru. Untuk itu, sangat penting apabila Anda telah menyiapkan posting yang berisi sapaan dan juga informasi bagaimana edmodo dapat berperan dalam pembelajaran yang Anda laksanakan. Berikut merupakan salah satu contoh note/posting pertama Anda yang akan dibaca siswa. Selain itu, note juga dapat Anda gunakan sebagai media diskusi dengan siswa, dan siswa dapat secara langsung menjawab posting yang telah Anda lakukan. Berikut merupakan salah satu contoh diskusi yang dapat Anda laksanakan. Anda juga dapat menambahkan file dokumen/video, maupun link, yang akan membuat diskusi Anda semakin menarik.
  • 18. Kelompok 2 Page 18 E. Membaca dan Mengerjakan Tugas & Kuis Untuk dapat mengerjakan tugas dan kuis, maka siswa dapat dengan mudah klik tombol Turn In untuk penugasan dan tombol Take Quiz. (Seperti pada beberapa gambar dibawah ini)
  • 19. Kelompok 2 Page 19 Pada saat siswa mengerjakan tugas, maka ia akan mendapatkan tampilan seperti di bawah ini. Dalam tampilan tersebut ia dapat menuliskan jawaban serta melampirkan bahan-bahan lain yang mendukung pendapatnya tersebut dalam
  • 20. Kelompok 2 Page 20 bentuk file maupun link ke website yang lain. Siswa dapat mengirimkan jawaban dengan klik Turn In Assignment Apabila Anda memberikan annotation pada lampiran yang diberikan siswa, maka untuk membaca annotation tersebut siswa hanya perlu pilih view di samping dokumen yang mereka lampiran. Jika siswa mengirimkan kembali hasil perbaikan tugas tersebut kepada Anda, maka penanda annotation tidak akan terlihat lagi. Untuk itu, jika Anda menginginkan annotation yang Anda buat masih terlihat, maka siswa diharapkan mengirimkan versi baru dari tugas tsb. Sedangkan pada siswa memilih untuk mengerjakan kuis maka akan muncul informasi umum mengenai kuis tersebut yaitu nama kuis, deskripsi kuis, jumlah pertanyaan dalam kuis tersebut, dan juga jangka waktu pengerjaan kuis. Jika siswa sudah siap untuk mengerjakan maka ia akan klik Start Quiz.
  • 21. Kelompok 2 Page 21 Setelah tombol start dipilih, maka akan muncul pertanyaan yang harus dijawab siswa. Siswa akan mendapat pertanyaan sesuai dengan tipe pertanyaan yang sudah Anda sediakan. Siswa akan mendapatkan informasi berapa lama waktu yang tersisa untuk pengerjaan kuis dan mereka juga mendapatkan informasi berapa soal yang telah ia kerjakan. Apabila siswa telah menyelesaikan dalam menjawab kuis, maka ia akan klik tombol Submit Quiz.
  • 22. Kelompok 2 Page 22 Selama tombol submit belum dipilih, maka waktu pengerjaan kuis akan tetap berjalan, walaupun siswa tidak berada pada halaman tersebut. Apabila waktu telah habis, maka secara otomatis tes akan ditutup dan siswa dapat melihat hasil kuis tsb (hanya jika Anda menyetujui opsi untuk menginformasikan hasil kuis setelah siswa mengerjakannya). Klik tombol View Result untuk melihat hasil kuis yang telah dikerjakan siswa. Dari halaman tersebut dapat dilihat jawaban yang benar berwarna hijau, merah berarti salah, sedangkan biru berarti guru harus melihat secara manual dan memberikan poin nilai pada jawaban tersebut. Di sebelah kanan juga dapat dilihat berapa soal yang sudah dapat dijawab dengan benar oleh siswa.
  • 23. Kelompok 2 Page 23 Pada halaman awal Edmodo, klik menu “Progress” F. Melihat Penilaian di Edmodo Edmodo adalah fasilitas untuk guru dan siswa dalam kegiatan belajar mengajar berbasis ICT atau juga dapat dikatakan sebagai E-Learning dan Flipped Learning. Salah satu kemudahan penggunaan Edmodo adalah siswa dapat melihat sendiri progress nilai atau grade dari setiap tugas atau ulangan. Langkah-langkahnya dapat dilihat sebagai berikut:
  • 24. Kelompok 2 Page 24 Muncul beberapa pilihan kelas atau mata pelajaran, klik kelas atau mata pelajaran yang diinginkan Setelah di-klik, akan muncul halaman nilai-nilai yang telah diberikan oleh guru, dan siswa juga dapat mengetahui mana tugas atau ujian yang belum dikerjakan
  • 25. Kelompok 2 Page 25 Pilih pilihan Polling yang tersedia, kemudian klik Vote G. Mengikuti Polling dari Teacher Di edmodo, selain ada fitur untuk membuat tugas juga ada fasilitas untuk membuat polling juga. Polling hanya dapat dibuat oleh guru untuk dibagikan kepada siswa. Biasanya guru menggunakan poling untuk mengetahui tanggapan siswa mengenai hal tertentu yang berkenaan dengan pelajaran. Berikut dibawah ini adalah tampilan poling mengenai tanggapan siswa terhadap pemilihan ketua tingkat untuk kelas 02. Hasil Polling Vote di Klik…akan bertambah seiring banyaknya Student yang ikut Polling
  • 26. Kelompok 2 Page 26 III. PENUTUP A. Kesimpulan Edmodo menyediakan lingkungan di mana mengajar dan belajar dapat menghasilkan kegembiraan, siswa menjadi lebih mandiri, tanpa melupakan standar pengukuran keberhasilan siswa melalui menu quiz pada Edmodo. Tidak dapat dipungkiri bahwa siswa akan menyukai pembelajaran melalui platform ini, ketika siswa merasa senang keinginan mereka untuk dapat mengatasi materi baru dan sulit akan meningkat. Edmodo adalah salah satu cara untuk membangun semangat siswa untuk belajar. Meski demikian terdapat beberapa kelemahan diantaranya siswa masih dapat melakukan kecurangan melalui duplikasi akun, tidak tersedia task locker, dan lain-lain. Pengoperasian Edmodo yang tepat dapat menimbulkan keuntungan yang besar bagi guru, guru tidak harus menghabiskan waktu untuk mengkoreksi hasil jawaban siswa, dan secara otomatis nilai siswa akan masuk dalam rekap nilai yang dapat diolah melalui export excel. Pengolahan secara cerdas harus dapat dilakukan oleh guru untuk menghindari adanya kecurangan siswa. B. Saran 1. Disarankan kepada guru untuk menggunakan edmodo dalam proses pembelajarannya sebagai salah bentuk inovasi agar proses belajar tidak dirasakan monoton oleh siswa. 2. Edmodo sangat efisien digunakan dalam proses pembelajaran sebab interaksi siswa dan guru tidak lagi terbatas pada jam pelajaran saja