SlideShare a Scribd company logo
1 of 101
Download to read offline
LAPORAN AKTUALISASI
“PENINGKATAN MINAT BACA PESERTA DIDIK KELAS VI MELALUI
GERAKAN LITERASI PADA SD INPRES OESENA KECAMATAN KIE
KABUPATEN TIMOR TENGAH SELATAN”
Diajukan Sebagai Syarat Untuk Menyelesaikan Pelatihan Dasar
Calon Pegawai Negeri Sipil Golongan III
Disusun Oleh :
Nama : Deris Traju Wingky Benu, S.Pd
NIP : 19911217 201902 1 005
Angkatan : LXXII
Nomor Daftar Hadir : 8
PELATIHAN DASAR CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL ANGKATAN LXXII
LINGKUP PEMERINTAH TIMOR TENGAH SELATAN, ROTE NDAO,
SUMBA BARAT DAYA, KOTA KUPANG
BADAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH
PROVINSI NUSA TENGGARA TIMUR
DESEMBER 2019
2
LEMBAR PENGESAHAN
Laporan Aktualisasi ini diajukan oleh :
Nama : Deris Traju Wingky Benu, S.Pd
NIP : 19911217 201902 1 005
Profesi : Guru Kelas Ahli Pertama
Unit kerja : SD Inpres Oesena
Telah berhasil diseminarkan dan diterima sebagai bagian persyaratan
menyelesaikan Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil Golongan III.
Kupang, ... Desember 2019
1. Penguji
Flafianus Dua, S.Fil, MM
NIP. 197311120 200012 1 002
2. Mentor
Hendrik Liunesi, A.Ma
NIP. 19600101 198311 1 004 ..............................
3. Coach
Yohanes Ali, SH. MM
NIP. 19680623 199903 1 004 ..............................
Mengetahiu
Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah
Provinsi Nusa Tenggar Timur
Dr. Keron A. Petrus, SE, MA
NIP. 19620716 198601 1 002
3
LEMBAR PERSETUJUAN
Yang bertanda tangan dibawah ini :
Nama : Hendrik Liunesi, A.Ma.
NIP : 19600101 198311 1 004
Pangkat dan golongan : Pembina, IV/a
Jabatan : Kepala Sekolah
Dan yang menyatakan bahwa, (peserta diklat/mentee)
Nama : Deris Traju Wingky Benu, S.Pd.
NIP : 19911217
Pangkat dan golongan : Penata Muda, III/a
Jabatan : Guru Kelas Ahli Pertama
Telah menyetujui “laporan aktualisasi (Habituasi)” sebagai berikut
No
Judul Laporan
aktualisasi
Kegiatan
1 Peningkatan Minat Baca
Peserta Didik Kelas VI
Melalui Gerakan Literasi
Pada SD Inpres Oesena
Kecamatan Kie
Kabupaten Timor Tengah
Selatan
1. Menyampaikan rencana aktualisasi kepada
Kepala Sekolah
2. Menyiapkan sarana prasarana literasi (pojok baca,
taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding).
3. Sosialisasi pemahaman literasi kepada peserta
didik kelas VI
4. Melaksanakan kegiatan literasi
5. Melakukan evaluasi terhadap ketercapaian
peningkatan minat baca peserta didik melalui
kegiatan literasi
6. Mengerjakan laporan kegiatan Aktualisasi
Demikian surat pernyataan ini dibuat untuk dimaklumi.
Oesena, 19 November 2019
Kepala SD Inpres Oesena,
HENDRIK LIUNESI, A.Ma
NIP : 19600101 198311 1 004
4
KATA PENGANTAR
Puji dan syukur penulis panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa karena
atas lindungan dan pertolongan-Nya, sehingga Aktualisasi ini dapat diselesaikan
dengan baik. Banyak pihak yang telah membantu kesusksesan pelaksanaan
aktualisasi ini, atas dukungan moral dan materi yang diberikan dalam menyusun
makalah ini maka penulis mengucapkan terima kasih kepada:
1. Ayah, Ibu dan Keluarga Yang selalu Mendoakan Dan Memberikan dukungan
kepada Penulis Dalam Menyelesaikan Laporan.
2. Bapak Hendrik Liunesi, A.Ma, selaku Kepala SD Inpres Oesena dan Mentor
yang telah mengijinkan penulis untuk melakukan Habituasi dilingkungan SD
Inpres Oesena serta memberikan bimbingan, masukan, dan saran kepada
penulis.
3. Bapak Yohanes Ali, SH. MM , selaku Pembimbing yang memberikan dorongan
masukan dan saran kepada penulis.
4. Bapak/Ibu Staf Pegawai SD Inpres Oesena yang juga turut memebentu dalam
proses Habituasi dan dalam pembuatan laporan aktualisasi ini.
5. Peserta Didik Kelas VI SD Inpres Oesena yang juga turut memebentu dalam
proses Habituasi.
6. Teman – teman yang memberikan banyak motifasi, dorongan, dukungan
kepada penulis dalam menyelasaikan laporan ini.
Penulis menyadari bahwa makalah ini belum sempurna. Oleh karena itu, saran dan
kritik yang membengun dari teman – teman sangat dibutuhkan untuk
penyempurnaan makalah ini.
Penulis
5
DAFTAR ISI
HALAMAN JUDUL........................................................................................... i
LEMBAR PENGESAHAN................................................................................ ii
LEMBAR PERSETUJUAN............................................................................... iii
KATA PENGANTAR......................................................................................... iv
DAFTAR ISI....................................................................................................... v
DAFTAR TABEL............................................................................................... vi
DAFTAR GAMBAR.......................................................................................... vii
DAFTAR LAMPIRAN........................................................................................ viii
I. PENDAHULUAN................................................................................................ 1
1.1 Latar Belakang....................................................................................................... 1
1.2 Rumusan Masalah.................................................................................................. 3
1.3 Tujuan dan Manfaat Aktualisasi............................................................................ 3
1.4 Ruang Lingkup Aktualisasi................................................................................... 5
1.5 Nilai-Nilai Dasar Profesi PNS............................................................................... 6
1.6. Kedudukan dan Peran PNS dalam NKRI ............................................................. 14
II. DESKRIPSI ORGANISASI
2.1 Visi, Misi dan Nilai Organisasi.............................................................................. 17
2.2 Struktur Organisasi................................................................................................ 19
2.3 Gambaran Unit Kerja ............................................................................................ 20
III. RANCANGAN AKTUALISASI.............................................................................. 22
3.1 Deskripsi Uraian Kegiatan Rancangan Aktualisasi (Form 1) ................................. 22
IV. HASIL AKTUALISASI....................................................................................... 26
4.1 Pelaksanaan Kegiatan Aktualisasi ......................................................................... 26
4.2 Deskripsi Kegiatan Aktualisasi.............................................................................. 30
4.3 Jadwal Pelaksanaan Aktualisasi (Form 3) ............................................................. 68
4.4 Pengendalian Mentor dan Coach di Tempat Aktualisasi (Form 4) ...................... 69
4.5 Hambatan dan Solusi Pelaksanaan Aktualisasi .................................................... 81
4.6 Analisis Dampak Impementasi Sikap Perilaku Bela Negara, Nilai-Nilai Dasar
PNS (ANEKA), dan Kedudukan dan Peran PNS Dalam
NKRI.................................................................................................................. 82
6
V. PENUTUP................................................................................................. 88
5.1 Kesimpulan................................................................................................ 88
4.2 Saran .......................................................................................................... 89
DAFTAR PUSTAKA............................................................................................ 90
LAMPIRAN
7
DAFTAR TABEL
Tabel 1. Analisis APKL............................................................................................ 3
Tabel 2. Bagan Struktur Organisasi Sekolah ........................................................... 19
Tabel 3. Rencana kegiatan....................................................................................... 22
Tabel 4. Pelaksana Kegiatan Aktualisasi ................................................................. 26
Tabel 5. Jadwal Pelaksanaan Aktualisasi ................................................................. 68
Tabel 6. Pengendalian Aktualisasi Oleh Mentor ....................................................... 68
Tabel 6. Pengendalian Aktualisasi Oleh Coach ......................................................... 75
Tabel 2.2. Bagan Struktur Organisasi Sekolah ........................................................... 19
Tabel 3.1. Rencana kegiatan....................................................................................... 22
8
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1. Gambaran umum SD Inpres Oesena ..................................................... 20
Gambar 2. Kegiatan guru saat melapor diri ............................................................ 30
Gambar 3. Menyampaikan hasil kegiatan .............................................................. 30
Gambar 4. Surat persetujuan yang telah disahkan kepala sekolah ......................... 31
Gambar 5. Surat dukungan yang telah disahkan kepala sekolah ............................. 32
Gambar 6. Daftar kebutuhan alat dan bahan untuk pembuatan sarana literasi ........ 34
Gambar 7. Mengkonsultasikan alat dan bahan bersama rekan guru ........................ 35
Gambar 8. Alat dan bahan pengerjaan rak buku ...................................................... 35
Gambar 9. Alat dan bahan pembuatan pojok baca, kartu mading, kartu pohon
literasi
....................................................................................................... 35
Gambar 10. Alat dan bahan pengerjaan pohon literasi .......................................... 35
Gambar 11. Keadaan ruangan sebelum pekerjaan pojok baca ................................. 36
Gambar 12. Keadaan ruangan setelah pekerjaan pojok baca ................................... 36
Gambar 13. Pengerjaan pohon literasi ..................................................................... 37
Gambar 14. Terbentuknya pohon literasi ................................................................. 37
Gambar 15. Pengerjaan Majalah dinding ................................................................. 38
Gambar 16. Terbentuknya Majalah dinding ............................................................. 38
Gambar 18. Pengerjaan taman baca ......................................................................... 39
Gambar 19. Terbentuknya taman baca ..................................................................... 39
Gambar 20. Lembar penilaian terhadap sarana prasarana ........................................ 40
Gambar 21. Materi sosialisasi halaman 1 ................................................................ 42
Gambar 22. Materi sosialisasi halaman 2 ................................................................ 43
Gambar 23. Materi sosialisasi halaman 3 ................................................................ 44
Gambar 24. Aturan literasi yang telah ditandatangani dan disahkan ....................... 45
Gambar 25. Pengumuman yang telah ditandatangani dan disahkan kepala sekolah 46
Gambar 26. Daftar hadir sosialisasi ........................................................................ 47
Gambar 27. Kegiatan sosialisasi ............................................................................. 48
Gambar 28. Kegiatan sosialisasi ............................................................................. 49
Gambar 29. Notulen sosialisasi ............................................................................. 50
Gambar 30. Peserta didik mengambil buku pada rak buku .................................. 51
9
Gambar 30. Peserta didik mengisi data pada buku kunjungan baca dan kartu
warna-warni untuk di gantung di pohon literasi.................................. 52
Gambar 31. Kegiatan siswa membaca buku ......................................................... 53
Gambar 32. Kegiatan siswa membaca buku ......................................................... 53
Gambar 33. Peserta didik membacakan kembali hasil bacaannya di depan kelas .. 54
Gambar 34. Buku kunjungan baca .......................................................................... 57
Gambar 35. Hasil minat baca peserta didik sebelum literasi ................................. 58
Gambar 36. Hasil minat baca peserta didik setelah literasi ................................... 59
Gambar 37. Hasil rekapan minat peserta didik setelah kegiatan literasi ................. 60
Gambar 38. Menemui kepala sekolah untuk menyampaikan hasil ........................ 61
Gambar 39. Gambar pengerjaan laporan ................................................................ 63
Gambar 40. Guru menyampaikan hasil aktualisasi kepada kepala sekolah............. 64
Gambar 41. Meminta tanda tangan dan pengesahan .............................................. 65
Gambar 42. Bukti yang akan di bawa ke Kupang ................................................. 66
10
DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran 1. Surat persetujuan
Lampiran 2. Surat dukungan aktualisasi
Lampiran 3. Materi sosialisasi
Lampiran 4. Aturan literasi
Lampiran 5. Surat undangan sosialisasi kepada peserta didik kelas VI
Lampiran 6. Daftar hadir sosialisasi
Lampiran 7. Notulen hasil sosialisasi
Lampiran 8. Dafrtar kebutuhan alat dan bahan
Lampiran 9. Hasil penilaian kepala sekolah terhadap sarana dan prasarana
Lampiran 10. Buku kunjungan baca
Lampiran 11. Hasil penilaian minat siswa sebelum literasi
Lampiran 12. Hasil penilaian minat siswa setelah literasi
Lampiran 13. Rekapan hasil penilaian minat siswa sebelum dan setelah literasi
11
BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Dalam rangka pelaksanaan cita-cita bangsa dan mewujudkan tujuan negara
sebagai mana tercantum dalam pembukaan Undang-Undang Dasar Negara
Republik Indonesia Tahun 1945 perlunya dibangun karakter Aparatur Sipil Negara
yang memiliki integritas, profesionalisme, netral dan bebas dari intervensi politik,
bersih dari praktek korupsi, kolusi dan nepotisme (KKN), serta mampu
menyelenggarakan pelayanan publik bagi masyarakat dan mampu menjalankan
peran sebagai unsur perekat persatuan dan kesatuan bangsa yang tertuang dalam
UU Ke 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara.
Guru sebagai Pegawai Negeri Sipil yang merupakan bagian dari ASN harus
mampu berperan sebagai pelayan publik (peserta didik). Tugas ASN sebagai
pelayan publik meliputi beberapa bidang termasuk di dalamnya adalah bidang
pendidikan. Guru sebagai salah satu profesi PNS harus dilandasi oleh nilai-nilai
dasar akuntabilitas, nasionalisme, etika publik, komitmen mutu dan anti korupsi
untuk mengaktualisasikan tugas pokok dan fungsinya sesuai yang tercantum dalam
Undang-Undang No. 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negeri (ASN).
Dalam kegiatan menumbuhkan minat baca khususnya di sekolah guru
memiliki peran yang sangat penting. Sebagai Agent of change tugas dan
tanggungjawab guru yaitu mengarahkan atau membentuk prilaku dan akhlak
peserta didik agar menjadi lebih baik. Dalam konteks kegiatan literasi, guru
sebagai fasilitator sekaligus menjadi subjek dan memiliki fungsi-fungsi yang sangat
penting dalam proses pembelajaran. Pertama, guru sebagai designer of
instruction atau perancang pengajaran karena memiliki kemampuan untuk
merencanakan (merancang) kegiatan belajar mengajar secara efektif dan efisien.
Oleh karena itu, guru harus memahami tahap perkembangan literasi peserta didik.
Memilih strategi pembiasaan dan pembelajaran literasi yang tepat sesuai kebutuhan
perkembangan mereka. Kedua, guru sebagai manajer of instruction (pengelola
pengajaran), memiliki kemampuan mengelola seluruh proses kegiatan belajar
mengajar dengan menciptakan kondisi-kondisi belajar yang menarik sehingga
setiap peserta didik dapat belajar dengan tenang dan nyaman. Ketiga, guru dengan
fungsinya sebagai evaluator of student learning, mampu melakukan evaluasi yang
bervariasi sehingga peserta didik tidak merasa bosan dan tertekan.
12
Budaya literasi di Indonesia menjadi persoalan yang sangat menarik untuk
diperbincangkan khususnya dikalangan peserta didik. Buku pelajaran tak lagi
menjadi teman setia peserta didik saat ini. Budaya membaca, menulis dan
berdiskusi tak lagi menjadi ciri khas pelajar yang konon disebut sebagai generasi
penerus bangsa. Padahal ada pepatah yang mengungkapkan bahwa buku adalah
adalah jendela dunia. Oleh sebab itu, perlu dibudayakan membaca dalam
lingkungan masyarakat khususnya di lingkungan sekolah. Budaya membaca di
sekolah perlu dikembangkan agar peserta didik dapat membiasakan diri untuk
membaca.
Oleh karena itu, dalam membangun budaya literasi guru harus memberikan
motivasi dan kesadaran pentingnya literasi dengan melakukan pengawasan dan
penanaman kebiasaan membaca kepada peserta didik. Dan yang paling penting
dalam membangun budaya literasi adalah perlu adanya kesadaran diri sendiri
dengan membiasakan kegiatan membaca.
Namun pada kenyataannya selama masa orientasi di sekolah mengamati
bahwa minat baca di kalangan peserta didik khususnya pada Peserta Didik Kelas
VI SD Inpres Oesena Kecamatan Kie Kabupaten Timor Tengah Selatan saat ini
sangatlah rendah. Sehingga, menyebabkan kurangnya pengetahuan umum maupun
sosial. Faktor yang menyebabkan masalah tersebut yaitu: kurangnya sarana dan
prasaranan untuk menunjang kegiatan membaca, rendahnya pemahaman peserta
didik tentang pentingnya kegiatan membaca, kurangnya motivasi dari guru kepada
peserta didik untuk membaca. Oleh karena itu, perlu diciptakannya strategi khusus
untuk meningkatkan minat baca pada peserta didik. Salah satunya, dengan
melakukan kegiatan literasi.
Berdasarkan uraian yang dijelaskan di atas, maka sebagai guru yang
merupakan salah satu unsur ASN dianggap perlu untuk melakukan upaya
aktualisasi dalam rangka meningkatkan minat baca peserta didik khususnya pada
Peserta Didik Kelas VI SD Inpres Oesena Kecamatan Kie Kabupaten Timor
Tengah Selatan. Oleh karena itu, penulis merumuskan permasalahan “Rendahnya
Minat Baca Peserta Didik Kelas VI SD Inpres Oesena Kecamatan Kie
Kabupaten Timor Tengah Selatan”. Selanjutnya untuk mengatasi permasalahan
tersebut maka penulis mengambil judul rancangan aktualisasi “Meningkatkan
Minat Baca Peserta Didik SD Kelas VI Melalui Gerakan Literasi Pada SD
Inpres Oesena Kecamatan Kie Kabupaten Timor Tengah Selatan”.
13
Diharapkan guru sebagai aparatur sipil negara melalui proses aktualisasi dan
habituasi selama 30 hari mampu menanamkan nilai-nilai dasar profesi sehingga
terbentuk seorang guru yang profesional, nilai-nilai dasar tersebut dikenal dengan
akronim “ANEKA”, yaitu:
1 Akuntabilitas
2 Nasionalisme
3 Etika Publik
4 Komitmen Mutu
5 Anti Korupsi.
1.2 Rumusan Masalah
Berdasarkan analisis penentuan isu menggunakan analisis APKL terlampir,
maka rumusan masalah dalam aktualisasi adalah:
“Rendahnya minat baca peserta didik kelas VI SD Inpres Oesena
Kecamatan Kie Kabupaten Timor Tengah Selatan”.
No. Isu Aktual A P K L
Total
Skor
Peringkat
1. Kurangnya sarana dan prasarana
penunjang pembelajaran di kelas VI
SD Inpres Oesena Kecamatan Kie
Kabupaten Timor Tengah Selatan.
5 4 4 3 16 IV
2. Kurangnya sarana dalam
mengembangkan minat dan bakat
peserta didik kelas VI SD Inpres
Oesena Kecamatan Kie Kabupaten
Timor Tengah Selatan.
5 4 5 4 18 III
3. Rendahnya minat baca peserta didik
kelas VI SD Inpres Oesena Kecamatan
Kie Kabupaten Timor Tengah Selatan.
5 5 5 5 20 I
4. Rendahnya kemampuan berbahasa
Indonesia peserta didik Kelas VI SD
Inpres Oesena Kecamatan Kie
Kabupaten Timor Tengah Selatan.
4 5 4 5 18 V
Tabel 1.2 Analisis APKL
14
1.3 Tujuan dan Manfaat Aktualisasi
Tujuan dari aktualisasi nilai-nilai dasar PNS adalah :
a. Meningkatkan profesionalitas guru dalam meningkatkan minat baca peserta
didik kelas VI SD Inpres Oesena Kecamatan Kie Kabupaten Timor
Tengah Selatan
b. Mengaplikasikan Nilai-nilai ANEKA (Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika
Publik, Komitmen Mutu, dan Anti Korupsi) dan Kedudukan Serta Peran
(Dukran) Langsung Calon Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam Menjalankan
Tugas dan Kewajiban sebagai Seorang Calon ASN.
15
Manfaat Aktualisasi:
a. Bagi Penulis
Mengaktualisasikan atau Mengaplikasikan Nilai-nilai ANEKA (Akuntabilitas,
Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu, dan Anti Korupsi) dan
Kedudukan Serta Peran Langsung Calon Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam
Menjalankan Tugas dan Kewajiban sebagai Seorang Calon ASN.
b. Bagi Instansi
Mendorong perkembangan instansi khususnya dalam mewujudkan visi-misi
organisasi
c. Bagi peserta didik
Meningkatkan minat baca peserta didik, serta melatih pengetahuan dan
pemahaman peserta didik dalam mengambil kesimpulan, menumbuhkan dan
mengembangkan budi pekerti dalam diri peserta didik, dan meningkatkan
kualitas penggunaan waktu peserta didik sehingga lebih bermanfaat.
1.4 Ruang Lingkup Aktualisasi
Aktualisasi yang dilaksanakan adalah peningkatan minat baca peserta didik
kelas VI melalui gerakan literasi pada SD Inpres Oesena Kecamatan Kie
Kabupaten Timor Tengah Selatan.
Ruang Lingkup kegiatan aktualisasi sebagai berikut :
a. Menyampaikan rencana aktualisasi kepada Kepala Sekolah
b. Menyiapkan sarana prasarana literasi (pojok baca, taman baca, pohon literasi,
dan majalah dinding).
c. Sosialisasi pemahaman literasi kepada peserta didik kelas VI
d. Melaksanakan kegiatan literasi
e. Melakukan evaluasi terhadap ketercapaian peningkatan minat baca peserta
didik melalui kegiatan literasi
f. Mengerjakan laporan kegiatan aktualisasi
16
1.5 Nilai-Nilai Dasar Profesi PNS
A. Akuntabilitas
Akuntabilitas merujuk pada kewajiban setiap individu, kelompok atau institusi
untuk memenuhi tanggung jawab yang menjadi amanahnya.Amanah seorang PNS
adalah menjamin terwujudnya nilai-nilai publik. Nilai-nilai publik tersebut antara
lain adalah:
a. Mampu mengambil pilihan yang tepat dan benar ketika terjadi konflik
kepentingan, antara kepentingan publik dengan kepentingan sektor, kelompok,
dan pribadi;
b. Memiliki pemahaman dan kesadaran untuk menghindari dan mencegah
keterlibatan PNS dalam politik praktis;
c. Memperlakukan warga negara secara sama dan adil dalam penyelenggaraan
pemerintahan dan pelayanan publik;
d. Menunjukan sikap dan perilaku yang konsisten dan dapat diandalkan sebagai
penyelenggara pemerintahan.
Akuntabilitas publik memiliki tiga fungsi utama, yaitu untuk menyediakan
kontrol demokratis (peran demokratis); untuk mencegah korupsi dan
penyalahgunaan kekuasaan (peran konstitusional); dan untuk meningkatkan
efisiensi dan efektivitas (peran belajar).
Akuntabilitas publik terdiri dari dua macam, yaitu: akuntabilitas vertikal
(pertanggungjawaban kepada otoritas yang lebih tinggi) dan akuntabilitas
horisontal (pertanggungjawaban pada masyarakat luas). Untuk memenuhi
terwujudnya organisasi sektor publik yang akuntabel, maka mekanisme
akuntabilitas harus mengandung dimensi akuntabilitas kejujuran dan hukum,
akuntabilitas proses, akuntabilitas program, dan akuntabilitas kebijakan.
Berdasarkan aspek-aspek tersebut seorang PNS harus memiliki sikap tanggung
jawab dalam menjalankan setiap tugasnya. Bovens menyatakan bahwa
akuntabilitas publik memiliki tiga fungsi utama yaitu:
a. Untuk menyediakan kontrol demokratis (peran demokratis);
b. Untuk mencegah korupsi dan penyalahgunaan kekuasaan (peran
konstitusional);
c. Untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas (peran belajar).
17
Selain itu, akuntabilitas memiliki tingkatan hierarkis. Tingkatan akuntabilitas
terdiri dari 5 (lima) tingkatan sebagai berikut:
a. Akuntabilitas personal
b. Akuntabilitas individu
c. Akuntabilitas kelompok
d. Akuntabilitas organisasi
e. Akuntabilitas stakeholder
Dalam menciptakan lingkungan kerja yang akuntabel, ada beberapa indikator
dari nilai-nilai dasar akuntabilitas yang harus diperhatikan, yaitu:
a. Tanggung Jawab: adalah kesadaran manusia akan tingkah laku atau
perbuatannya yang di sengaja maupun yang tidak disengaja tanggung jawab
juga berarti berbuat sebagai perwujudan kesadaran akan kewajiban.
b. Jujur: sikap untuk menyatakan sesuai sesuai dengan yang terjadi
c. Kejelasan: Pelaksanaan wewenang dan tanggungjawab harus memiliki
gambaran yang jelas tentang apa yang menjadi tujuan dan hasil yang
diharapkan.
d. Netral: Tidak memihak pada salah satu pihak serta tercipta keseimbangan
antara akuntabilitas dan kewenangan, serta harapan dan kapasitas.
e. Mendahulukan kepentingan publik atas kepentingan pribadi atau kelompok
f. Adil: adalah kondisi kebenaran ideal secara moral mengenai sesuatu hal, baik
menyangkut benda atau orang.
g. Transparansi: Keterbukaan atas semua tindakan dan kebijakan yang dilakukan
oleh individu maupun kelompok/instansi.
h. Konsistensi: adalah sebuah usaha untuk terus dan terus melakukan sesuatu
sampai pada tercapai tujuan akhir.
i. Partisipatif: semua aspek yang mendukung terlibat tanpa adanya monopoli
oleh sebagian orang
j. Legal: adanya bukti secara formal atas segala tindakan untuk dapat
dipertanggungjawabkan.
B. Nasionalisme
Nasionalisme merupakan hal mendasaryang harus menjiwai ASN. Bahkan
tidak hanya sekedar wawasan saja tetapi kemampuan mengaktualisasikan
nasionalisme dalam menjalankan fungsi dan tugasnya merupakan hal yang lebih
18
penting. Diharapkan dengan nasionalisme yang kuat, maka setiap pegawai ASN
memiliki orientasi berpikir mementingkan kepentingan publik, bangsa, dan negara.
Nilai-nilai yang berorientasi pada kepentingan publik menjadi nilai dasar yang
harus dimiliki oleh setiap pegawai ASN. Pegawai ASN dapat mempelajari
bagaimana aktualisasi sila demi sila dalam Pancasila agar memiliki karakter yang
kuat dengan nasionalisme dan wawasan kebangsaannya.
Nasionalisme dalam arti sempit adalah suatu sikap yang meninggikan
bangsanya sendiri, sekaligus tidak menghargai bangsa lain sebagaimana mestinya.
Sikap seperti ini jelas mencerai-beraikan bangsa yang satu dengan bangsa yang
lain. Keadaan seperti ini sering disebut chauvinisme. Sedangkan dalam arti luas,
nasionalisme merupakan pandangan tentang rasa cinta yang wajar terhadap bangsa
dan negara, dan sekaligus menghormati bangsa lain.
Nasionalisme dalam tataran sebagai warga negara Indonesia, diharapkan
seluruh pegawai ASN mampu mengamalkan nilai-nilai Pancasila pada setiap
kebijakan yang diambil serta dijiwai semangat Bhineka Tunggal Ika sebagai
ruhnya.
Dalam UU No. 5 tahun 2014 tentang ASN, salah satu fungsi ASN adalah
menjalankan kebijakan publik. Kebijakan publik diharapkan dapat dilakukan
dengan integritas tinggi dalam melayani publik sehingga dalam menjadi pelayan
publik yang profesional. ASN adalah aparat pelaksana yang melaksanakan segala
peraturan perundang-undangan yang menjadi landasan kebijakan publik untuk
mencapai tujuan-tujuan yang ditetapkan.
Fungsi ASN sebagai pelayan publik merupakan segala bentuk pelayanan
sektor publik yang dilaksanakan aparatur pemerintah, termasuk aparat yang
bergerak di bidang perekonomian dalam bentuk barang dan jasa, yang sesuai
dengan kebutuhan masyarakat dan ketentuan peraturan perundang-undangan yang
berlaku.
Selain profesional dan melayani, ASN juga dituntut harus memiliki integritas
tinggi yang merupakan bagian dari kode etik dan kode etik perilaku yang telah
diatur dalam Undang-Undang ASN. Etika-etika dalam kode etik tersebut harus
diarahkan pada pilihan-pilihan yang benar-benar mengutamakan kepentingan
masyarakat luas dengan dijiwai oleh nilai-nilai yang terkandung dalam pengamalan
Pancasila.
19
C. Etika Publik
Etika adalah tujuan hidup yang baik bersama dan untuk oranglain di dalam
institusi yang adil. Etika lebih dipahami sebagai refleksi atas baik atau buruk, benar
atau salah yang harus dilakukan atau bagaimana melakukan kewajiban yang baik
atau benar. Dalam kaitannya dengan pelayanan publik, etika publik adalah refleksi
tentang standar/norma yang menentukan baik/buruk, benar/salah perilaku, tindakan
dan keputusan untuk mengarahkan kebijakan publik dalam rangka menjalankan
tanggung jawab pelayanan publik. Integritas publik menuntut para pemimpin dan
pejabat publik untuk memiliki komitmen moral dengan mempertimbangkan
keseimbangan antara penilaian kelembagaan, dimensi-dimensi peribadi, dan
kebijaksanaan di dalam pelayanan publik.
Berdasarkan Undang-Undang ASN, kode etik dan kode perilaku ASN yakni
sebagai berikut:
1. Melaksanakan tugasnya dengan jujur, bertanggung jawab, dan berintegritas
tinggi;
2. Melaksanakan tugasnya dengan cermat dan disiplin;
3. Melayani dengan sikap hormat, sopan, dan tanpa tekanan;
4. Melaksanakan tugasnya sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku;
5. Melaksanakan tugasnya sesuai dengan perintah atasan atau pejabat yang
berwenang sejauh tidak bertentangan dengan ketentuan peraturan perundang-
undangan dan etika pemerintahan;
6. Menjaga kerahasiaan yang menyangkut kebijakan negara;
7. Menggunakan kekayaan dan barang milik negara secara bertanggung jawab,
efektif, dan efisien;
8. Menjaga agar tidak terjadi konflik kepentingan dalam melaksanakan tugasnya;
9. Memberikan informasi secara benar dan tidak menyesatkan kepada pihak lain
yang memerlukan informasi terkait kepentingan kedinasan;
10. Tidak menyalahgunakan informasi intern negara, tugas, status, kekuasaan dan
jabatannya untuk mendapat atau mencari keuntungan atau manfaat bagi diri
sendiri atau untuk orang lain;
11. Memegang teguh nilai dasar ASN dan selalu menjaga reputasi dan integritas
ASN;
12. Melaksanakan ketentuan peraturan perundang-undangan mengenai disiplin
pegawai ASN.
20
D. Komitmen Mutu
LAN RI menjelaskan bahwa ada tiga karakteristik utama dalam menjamin
mutu yang baik yaitu efektivitas, efesien dan inovasi. Dasar yang digunakan untuk
mengukur tingkat efektivitas adalah ketercapaian target yang telah direncanakan,
baik dilihat dari capaian jumlah maupun mutu hasil kerja, sehingga dapat memberi
kepuasan, sedangkan tingkat efisiensi diukur dari penghematan biaya, waktu,
tenaga, dan pikiran dalam menyelesaikan kegiatan.
Inovasi muncul karena adanya dorongan kebutuhan organisasi/perusahaan
untuk beradaptasi dengan tuntutan perubahan yang terjadi di sekitarnya. Mengenai
inovasi, LAN RI menyatakan bahwa proses inovasi dapat terjadi secara perlahan
(bersifat evolusioner) atau bisa juga lahir dengan cepat (bersifat revolusioner).
Sebagaimana terkait dengan karakteriktik utama tersebut, setidaknya empat
indikator dari nilai-nilai dasar komitmen mutu yang harus diperhatikan, yaitu:
1. Efektif
Efektif adalah berhasil guna, dapat mencapai hasil sesuai dengan target.
Sedangkan efektivitas menunjukkan tingkat ketercapaian target yang telah
direncanakan, baik menyangkut jumlah maupun mutu hasil kerja. Efektifitas
organisasi tidak hanya diukur dari performans untuk mencapai target (rencana)
mutu, kuantitas, ketepatan waktu dan alokasi sumber daya, melainkan juga diukur
dari kepuasan dan terpenuhinya kebutuhan pelanggan.
2. Efisien
Efisien adalah berdaya guna, dapat menjalankan tugas dan mencapai hasil
tanpa menimbulkan keborosan. Sedangkan efisiensi merupakan tingkat ketepatan
realiasi penggunaan sumberdaya dan bagaimana pekerjaan dilaksanakan sehingga
dapat diketahui ada tidaknya pemborosan sumber daya, penyalahgunaan alokasi,
penyimpangan prosedur dan mekanisme yang ke luar alur.
3. Inovasi
Inovasi Pelayanan Publik adalah hasil pemikiran baru yang konstruktif,
sehingga akan memotivasi setiap individu untuk membangun karakter sebagai
aparatur yang diwujudkan dalam bentuk profesionalisme layanan publik yang
berbeda dari sebelumnya, bukan sekedar menjalankan atau menggugurkan tugas
rutin.
21
4. Berorientasi pada Mutu
Mutu merupakan suatu kondisi dinamis berkaitan dengan produk, jasa,
manusia, proses dan lingkungan yang sesuai atau bahkan melebihi harapan
konsumen. Mutu mencerminkan nilai keunggulan produk/jasa yang diberikan
kepada pelanggan sesuai dengan kebutuhan dan keinginannya, bahkan melampaui
harapannya. Mutu merupakan salah satu standar yang menjadi dasar untuk
mengukur capaian hasil kerja. Mutu menjadi salah satu alat vital untuk
mempertahankan keberlanjutan organisasi dan menjaga kredibilitas institusi.
Ada lima dimensi karakteristik yang digunakan pelanggan dalam
mengevaluasi kualitas pelayan, yaitu:
1. Tangibles (bukti langsung), yaitu: meliputi fasilitas fisik, perlengkapan,
pegawai, dan sarana komunikasi;
2. Reliability (kehandalan), yaitu kemampuan dalam memberikan pelayanan
dengan segera dan memuaskan serta sesuai dengan yang telah dijanjikan;
3. Responsiveness (daya tangkap), yaitu keinginan untuk memberikan pelayanan
dengan tanggap;
4. Assurance (jaminan), yaitu mencakup kemampuan, kesopanan, dan sifat dapat
dipercaya;
5. Empaty, yaitu kemudahan dalam melakukan hubungan, komunikasi yang baik,
dan perhatian dengan tulus terhadap kebutuhan pelanggan.
Berdasarkan pendapat beberapa ahli maka dapat disimpulkan bahwa mutu
mencerminkan nilai keunggulan produk/jasa yang diberikan kepada pelanggan
sesuai dengan kebutuhan dan keinginan dan bahkan melampaui harapannya.
Manajemen mutu harus dilaksanakan secara terintegrasi, dengan melibatkan
seluruh komponen organisasi, untuk senantiasa melakukan perbaikan mutu agar
dapat memuaskan pelanggan. Bill Creech memperkenalkan lima pilar dalam
manajemen mutu terpadu yaitu produk, proses, organisasi, pemimpin dan
komitmen. Kelima pilar tersebut memiliki keterkaitan dan ketergantungan yang
tinggi, sehingga target mutu dapat diwujudkan bahkan dapat terus ditingkatkan
secara berkelanjutan.
Target utama kinerja aparatur yang berbasis komitmen mutu adalah
mewujudkan kepuasan masyarakat yang menerima layanan. Mutu kerja aparatur
dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dewasa ini masih banyak yang
tidak mengindahkan peraturan perundang-undangan.
22
E. Anti Korupsi
Kata korupsi berasal dari bahasa latin yaitu corruptio yang artinya kerusakan,
kebobrokan dan kebusukan. Korupsi sering dikatakan sebagai kejahatan luar biasa,
karena dampaknya yang luar biasa, menyebabkan kerusakan baik dalam ruang
lingkup pribadi, keluarga, masyarakat dan kehidupan yang lebih luas. Kerusakan
tidak hanya terjadi dalam kurun waktu yang pendek, namun dapat berdampak
secara jangka panjang. (Widita, 2015).
Ada 9 (sembilan) indikator dari nilai-nilai dasar anti korupsi yang harus
diperhatikan, yaitu:
a. Jujur
Kejujuran merupakan nilai dasar yang menjadi landasan utama bagi penegakan
integritas diri seseorang.Tanpa adanya kejujuran mustahil seseorang bisa menjadi
pribadi yang berintegritas. Seseorang dituntut untuk bisa berkata jujur dan
transparan serta tidak berdusta baik terhadap diri sendiri maupun orang lain,
sehingga dapat membentengi diri terhadap godaan untuk berbuat curang.
b. Peduli
Kepedulian sosial kepada sesama menjadikan seseorang memiliki sifat kasih
Penulisng. Individu yang memiliki jiwa sosial tinggi akan memperhatikan
lingkungan sekelilingnya di mana masih terdapat banyak orang yang tidak mampu,
menderita, dan membutuhkan uluran tangan. Pribadi dengan jiwa sosial tidak akan
tergoda untuk memperkaya diri sendiri dengan cara yang tidak benar tetapi ia
malah berupaya untuk menyisihkan sebagian penghasilannya untuk membantu
sesama.
c. Mandiri
Kemandirian membentuk karakter yang kuat pada diri seseorang menjadi tidak
bergantung terlalu banyak pada orang lain. Mentalitas kemandirian yang dimiliki
seseorang memungkinkannya untuk mengoptimalkan daya pikirnya guna bekerja
secara efektif. Pribadi yang mandiri tidak akan menjalin hubungan dengan pihak-
pihak yang tidak bertanggungjawab demi mencapai keuntungan sesaat.
d. Disiplin
Disiplin adalah kunci keberhasilan semua orang. Ketekunan dan konsistensi
untuk terus mengembangkan potensi diri membuat seseorang akan selalu mampu
memberdayakan dirinya dalam menjalani tugasnya. Kepatuhan pada prinsip
kebaikan dan kebenaran menjadi pegangan utama dalam bekerja. Seseorang yang
23
mempunyai pegangan kuat terhadap nilai kedisiplinan tidak akan terjerumus dalam
kemalasan yang mendambakan kekayaan dengan cara yang mudah.
e. Tanggung Jawab
Pribadi yang utuh dan mengenal diri dengan baik akan menyadari bahwa
keberadaan dirinya di muka bumi adalah untuk melakukan perbuatan baik demi
kemaslahatan sesama manusia. Segala tindak tanduk dan kegiatan yang
dilakukannya akan dipertanggungjawabkan sepenuhnya kepada Tuhan Yang Maha
Esa, masyarakat, negara, dan bangsanya. Dengan kesadaran seperti ini maka
seseorang tidak akan tergelincir dalam perbuatan tercela dan nista.
f. Kerja Keras
Individu beretos kerja akan selalu berupaya meningkatkan kualitas hasil
kerjanya demi terwujudnya kemanfaatan publik yang sebesar-besarnya. Ia
mencurahkan daya pikir dan kemampuannya untuk melaksanakan tugas dan
berkarya dengan sebaik-baiknya. Ia tidak akan mau memperoleh sesuatu tanpa
mengeluarkan keringat.
g. Sederhana
Pribadi yang berintegritas tinggi adalah seseorang yang menyadari
kebutuhannya dan berupaya memenuhi kebutuhannya dengan semestinya tanpa
berlebih-lebihan. Ia tidak tergoda untuk hidup dalam gelimang kemewahan.
Kekayaan utama yang menjadi modal kehidupannya adalah ilmu pengetahuan. Ia
sadar bahwa mengejar harta tidak akan pernah ada habisnya karena hawa nafsu
keserakahan akan selalu memacu untuk mencari harta sebanyak-banyaknya.
h. Berani
Seseorang yang memiliki karakter kuat akan memiliki keberanian untuk
menyatakan kebenaran dan menolak kebathilan. Ia tidak akan mentolerir adanya
penyimpangan dan berani menyatakan penyangkalan secara tegas. Ia juga berani
berdiri sendirian dalam kebenaran walaupun semua kolega dan teman-teman
sejawatnya melakukan perbuatan yang menyimpang dari hal yang semestinya.
i. Adil
Pribadi dengan karakter yang baik akan menyadari bahwa apa yang dia terima
sesuai dengan jerih payahnya. Ia tidak akan menuntut untuk mendapatkan lebih
dari apa yang ia sudah upayakan. Bila ia seorang pimpinan maka ia akan memberi
kompensasi yang adil kepada bawahannya sesuai dengan kinerjanya. Ia juga ingin
mewujudkan keadilan dan kemakmuran bagi masyarakat dan bangsanya.
24
1.6 Kedudukan dan Peran PNS dalam NKRI
1. Whole Of Goverment
WoG (Whole of Government) didefinisikan sebagai “Suatu model pendekatan
integratif fungsional satu atap” yang digunakan untuk mengatasi wicked problems
yang sulit dipecahkan dan diatasi karena berbagai karakteristik atau keadaan yang
melekat antara lain: tidak jelas sebabnya, multi dimensi, menyangkut perubahan
perilaku.
Salah satu bentuk penerapan WoG pada pelayanan publik adalah e-
Government. E-government adalah tata kelola pemerintahan (governance) yang
diselenggarakan secara terintegrasi dan interaktif berbasis teknologi IT, agar
hubungan-hubungan antara pemerintah, pelaku bisnis dan masyarakat dapat
berlangsung lebih efisien, efektif, produktif dan responsif. Hasil atau manfaat yang
diperoleh melalui e-government antara lain adalah:
a. Terselenggaranya tata kelola pemerintahan yang baik (good governance),
efisien dan efektif
b. Hemat anggaran dan tepat waktu
c. Transparan sehingga peluang terjadinya kecurangan (fraud), suap dan korupsi
akan banyak berkurang.
d. Tingkat akurasi (ketepatan) dan kualitas pelayanan meningkat dan tingkat
kesalahan berkurang
e. Kemudahan akses dan kenyamanan pelayanan meningkat sehingga kepuasan
publik juga meningkat
2. Pelayanan Publik
Istilah pelayanan dalam bahasa Inggris adalah “service” A.S. Moenir
mendefinisikan “pelayanan sebagai kegiatan yang dilakukan oleh seseorang atau
sekelompok orang dengan landasan tertentu dimana tingkat pemuasannya hanya
dapat dirasakan oleh orang yang melayani atau dilayani, tergantung kepada
kemampuan penyedia jasa dalam memenuhi harapan pengguna.” Pelayanan pada
hakikatnya adalah serangkaian kegiatan, karena itu proses pelayanan berlangsung
secara rutin dan berkesinambungan, meliputi seluruh kehidupan organisasi dalam
masyarakat. Proses yang dimaksudkan dilakukan sehubungan dengan saling
memenuhi kebutuhan antara penerima dan pemberi pelayanan. Selanjutnya A.S.
Moenir (2002: 16) menyatakan bahwa proses pemenuhan kebutuhan melalui
25
aktivitas orang lain yang langsung inilah yang dinamakan pelayanan. Jadi dapat
dikatakan pelayanan adalah kegiatan yang bertujuan untuk membantu menyiapkan
atau mengurus apa yang diperlukan orang lain.
Dari definisi tersebut dapat dimaknai bahwa pelayanan adalah aktivitas yang
dapat dirasakan melalui hubungan antara penerima dan pemberi pelayanan yang
menggunakan peralatan berupa organisasi atau lembaga perusahaan. Dalam kamus
Bahasa Indonesia (1990), pelayanan publik dirumuskan sebagai berikut :
a. Pelayanan adalah perihal atau cara melayani.
b. Pelayanan adalah kemudahan yang diberikan sehubungan dengan jual beli
barang dan jasa.
c. Pelayanan medis merupakan pelayanan yang diterima seseorang dalam
hubungannya dengan pensegahan, diagnosa dan pengobatan suatu gangguan
kesehatan tertentu.
d. Publik berarti orang banyak (umum)
Pengertian publik menurut Inu Kencana Syafi’ie, adalah “Sejumlah manusia
yang memiliki kebersamaan berfikir, perasaan, harapan, sikap dan tindakan yang
benar dan baik berdasarkan nilai- nilai norma yang mereka miliki”. Berdasarkan
ketentuan Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik, diatur
bahwa Pelayanan publik adalah kegiatan atau rangkaian kegiatan dalam rangka
pemenuhan kebutuhan pelayanan sesuai dengan peraturan perundang-undangan
bagi setiap warga negara dan penduduk atas barang, jasa, dan/atau pelayanan
administratif yang disediakan oleh penyelenggara pelayanan publik.
Penyelenggaraan pelayanan publik berasaskan kepentingan umum; kepastian
hukum; kesamaan hak; keseimbangan hak dan kewajiban; keprofesionalan;
partisipatif; persamaan perlakuan/tidak diskriminatif; keterbukaan; akuntabilitas;
fasilitas dan perlakuan khusus bagi kelompokrentan; ketepatan waktu; dan
kecepatan, kemudahan, dan keterjangkauan. Adapun tujuan dari pelayanan public
adalah sebagai berikut:
a. Terwujudnya batasan dan hubungan yang jelas tentang hak, tanggung jawab,
kewajiban, dan kewenangan seluruh pihak yang terkait dengan
penyelenggaraan pelayanan publik;
b. Terwujudnya sistem penyelenggaraan pelayanan publik yang layak sesuai
dengan asas-asas umum pemerintahan dan korporasi yang baik;
26
c. Terpenuhinya penyelenggaraan pelayanan public sesuai dengan peraturan
perundang-undangan; dan
d. Terwujudnya perlindungan dan kepastian hukum bagi masyarakat dalam
penyelenggaraan pelayanan publik.
3. Manajemen ASN
Aparatur Sipil Negara yang selanjutnya disingkat ASN adalah profesi bagi
pegawai negeri sipil dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja yang bekerja
pada instansi pemerintah, sedangkan yang dimaksud Manajemen Pegawai Negeri
Sipil adalah pengelolaan pegawai negeri sipil untuk menghasilkan pegawai negeri
sipil yang profesional, memiliki nilai dasar, etika profesi, bebas dari intervensi
politik, bersih dari praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme. Dalam Konsep
Manajemen ASN ini dikenal apa yang disebut dengan sistem merit. Sistem Merit
adalah kebijakan dan manajemen ASN yang berdasarkan pada kualifikasi,
kompetensi, dan kinerja secara adil dan wajar dengan tanpa membedakan latar
belakang politik, ras, warna kulit, agama, asal usul, jenis kelamin, status
pernikahan, umur, atau kondisi kecacatan.
Pegawai Aparatur Sipil Negara yang selanjutnya disebut Pegawai ASN adalah
pegawai negeri sipil dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja yang
diangkat oleh pejabat pembina kepegawaian dan diserahi tugas dalam suatu jabatan
pemerintahan atau diserahi tugas negara lainnya dan digaji berdasarkan peraturan
perundangundangan sedangkanPegawai Negeri Sipil yang selanjutnya disingkat
PNS adalah warga negara Indonesia yang memenuhi syarat tertentu, diangkat
sebagai Pegawai ASN secara tetap oleh pejabat pembina kepegawaian untuk
menduduki jabatan pemerintahan. Manajemen PNS meliputi: penyusunan dan
penetapan kebutuhan; pengadaan; pangkat dan Jabatan; pengembangan karier;
pola karier; promosi; mutasi; penilaian kinerja; penggajian dan tunjangan;
penghargaan; disiplin; pemberhentian; jaminan pensiun dan jaminan hari tua; dan
perlindungan
27
BAB II
DESKRIPSI ORGANISASI
2.1 Visi, Misi dan Nilai Organisasi
Visi :
Visi dari sekolah SD Inpres Oesena yaitu “Terwujudnya Peserta didik SD
Inpres Oesena yang Unggul dalam Prestasi, Berbudaya, dan Cinta
Lingkungan”.
Misi :
1) Menanamkan keyakinan iman melalui kegiatan dan pembiasaan.
2) Mengembangkan sistem pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan
dalam kegiatan pembelajaran.
3) Melatih berbagai keterampilan sesuai dengan bakat dan minat peserta didik.
4) Menerapkan sikap sopan dan ramah sesuai nilai-nilai budaya daerah.
Nilai-nilai Organisasi :
1) Religius adalah sikap dan perilaku yang patuh dalam melaksanakan ajaran
agama yang dianutnya, toleran terhadap pelaksanaan ibadah agama lain,
dan hidup rukun dengan pemeluk agama lain.
2) Jujur adalah perilaku yang didasarkan pada upaya menjadikan dirinya
sebagai orang yang selalu dapat di percaya dalam perkataan, tindakan, dan
pekerjaan.
3) Santun adalah sikap dan tindakan mengedepanan budi pekerti yang
baik,menggunakan bahasa yang sopan, mendedepankan tata krama,
mengedepankan kesusilaan, hormat dan takzim, beradap, tidak berkata
kasar/cabul, tutur kata yang baik, baik budi bahasanya, baik kelakuan,
berpakaian yang baik
4) Kreatif dan inovatif adalah berpikir dan melakukan sesuatu untuk
menghasilkan cara atau hasil baru dari sesuatu yang telah dimiliki.
5) Tanggung jawab adalah sikap dan perilaku seseorang untuk melaksanakan
tugas dan kewajiban yang seharusnya dia lakukan terhadap diri
sendri,masyarakat,lingkungan (alam,social dan budaya),Negara dan Tuhan
Yang Maha Esa
28
6) Demokratis adalah cara berpikir, bersikap, dan bertindak yang menilai
sama hak dan kewajiban dirinya dan orang lain
7) Kerjasama adalah sikap dan tindakan usaha bersama antara orang per
orang untuk mewujudkan tujuan bersama
8) Bersahabat dan Komunikatif adalah tindakan yang memperlihatkan rasa
senang bicara,bergaul dan bekerja sama dengan orang lain
9) Gemar Membaca adalah kebiasaannya menyediakan waktu untuk
membaca berbagai buku bacaan yang memberikan kebajikan bagi dirinya.
29
2.2 Struktur Organisasi
Tabel 2.2 Bagan Struktur Organisasi SD Inpres Oesena
Tahun Ajaran : 2019/2020
Kepala Sekolah
Keterangan :
Garis Komando HENDRIK LIUNESI, A.Ma
Garis Koordinasi NIP.19600101 198311 1 0
GURU KELAS I
APLONIA MANAO, S.Pd
GURU KELAS II
RINCE TUALAKA, S.Pd
GURU KELAS III
YEROSA BENU, S.Pd
GURU KELAS IV
MARNI M. SELAN
GURU KELAS V GURU KELAS VI
WENI TAMONOB, S.Pd DERIS T. W. BENU, S.Pd
MASYARAKAT SEKITAR
SISWA
KEPALA SEKOLAH
HENDRIK LIUNESI, A.Ma
UNIT PERPUSTAKAAN TATA USAHA
CHORNELIS TANEO
KOMITE
BENDAHARA BOS
YEROSA BENU, S.Pd
GURU AGAMA
APRIANTI SELAN, S.Pd
GURU OLAHRAGA
YAKOB O. SELE, S.Pd
PENJAGA
Soleman Nomleni
30
2.3 Gambaran Unit Kerja
Gambar 2.3 Gambaran umum SD Inpres Oesena
SD Inpres Oesena adalah salah satu SD Imbas yang berada pada Desa Nekmese
Kecamatan Kie Kabupaten Timor Tengah Selatan Provinsi Nusa Tenggara Timur yang
didirikan pada tanggal 1 Juli 1993. SD Inpres Oesena memiliki luas lahan 1400 m2
dan
terdiri dari 6 bangunan ruang kelas, 1 ruang kantor/guru, 1 ruang gudang, dan 1 WC.
SD Inpres Oesena merupakan salah satu dari dua sekolah dasar yang berada di
Desa Nekmese Kecamatan Kie yang mempunyai masyarakat yang rata-rata mata
pencahariannya adalah petani dengan tingkat pendidikan yang masih tergolong rendah.
Sehingga menjadi tantangan tersendiri bagi SD Inpres Oesena untuk lebih maju.
SD Inpres Oesena saat ini di nakhodai oleh Bapak Hendrik Liunesi, A.Ma selaku
kepala sekolah sejak tahun 2016 sampai sekarang, dengan membawahi tenaga pendidik
dan kependidikan sebanyak 9 orang dengan perincian :
31
No. Nama L/P Status Pendidikan Jabatan
1 Yerosa R. A. Benu, S.Pd P PNS S1 PGSD Guru Kelas 3
2 Aplonia Manao, S.Pd P PNS S1 PGAKP Guru Kelas 1
3 Deris T. W. Benu, S.Pd L PNS S1 PGSD Guru Kelas 6
4 Rince Tualaka, S.Pd P Honor S1 PGSD Guru Kelas 2
5 Apriyanti Selan, S.Pd P Honor S1 PGAKP Guru PAK Kelas 1-6
6 Yakob O. Sele, S.Pd L Honor S1 PJKR Guru PJKR Kelas 1-6
7 Weni A. Tamonob, S.Pd P Honor S1 PGSD Guru Kelas 5
8 Marni M. Selan P Honor SMA Guru Kelas 4
9 Soleman Nomleni L Honor SMA Penjaga Sekolah
Tabel 2. Data Pendidik dan Kependidikan
Pada tahun pelajaran 2019/2020 SD Inpres Oesena memiliki jumlah peserta didik
93 orang, dengan rincian 55 Laki-laki dan 38 perempuan. Manajemen yang diterapkan
adalah manajemen partisipatif dengan melibatkan guru, komite dan stake holder
sekolah. Pembiayaan sekolah bersumber dari bantuan pemerintah berupa Dana BOS.
32
BAB III
RANCANGAN AKTUALISASI
3.1.Uraian Rancangan Kegiatan dan Tahapan Pemecahan Core Isu
Dalam Melakukan Kegiatan Untuk Pemecahan Core Isu Yang telah Dipilih Penulis Membuat Rencana kegiatan sebanyak 8 (delapan)
Kegiatan Antara Lain Yaitu:
Tabel 3.1 Uraian Kegiatan Aktualisasi
No. Kegiatan Tahapan Kegiatan Output/Hasil
Keterkaitan Substansi
Mata Pelatihan
Konstribusi
Terhadap Visi-Misi
Organisasi
Penguatan
Nilai
Organisasi
Paraf Mentor
dan Coach
1. Menyampaikan
rencana
aktualisasi
kepada Kepala
Sekolah
1. Melapor diri ke kepala
sekolah sekaligus melakukan
pertemuan dengan kepala
sekolah berkaitan dengan
kegiatan aktualisasi
2. Membahas rencana kegiatan
aktualisasi
3. Mengesahkan rencana
kegiatan
1. Terlaksananya kegiatan
melapor diri dan pertemuan
dengan kepala sekolah
2. Tersedianya rencana kegiatan
aktualisai yang dibuat
3. Tersedianya rencana kegiatan
yang telah disahkan oleh
kepala sekolah
4. Adanya dokumentasi kegiatan
1. Akuntabilitas :
tanggung jawab,
legal
2. Etika publik:
Hormat dan
sopan
Mewujudkan misi
organisasi yang
ke-4 yaitu :
Menerapkan
sikap sopan dan
ramah sesuai
dengan nilai-nilai
budaya daerah.
Santun dan
tanggung
jawab
2. Menyiapkan
sarana prasarana
literasi (pojok
baca, taman
baca, pohon
1. Mendatakebutuhan
menyediakan alat dan bahan
untuk pembuatan pojok baca,
taman baca, pohon literasi,
1. Tersedianya data kebutuhan
alat dan bahan untuk
pembuatan pojok baca, taman
baca, pohon literasi, dan
1. Etika publik :
cermat
2. Komitmen mutu :
Efektif dan
berorientasi mutu
Mewujudkan misi
ke-2 organisasi
yaitu:
Mengembangkan
sistem
Mandiri,
kreatif dan
inovatif,
kerja sama
33
literasi, dan
majalah
dinding).
dan majalah dinding.
2. Menyediakan alat dan bahan
pembuatan pojok baca,
taman baca, pohon literasi,
dan majalah dinding.
3. Membuat pojok baca, taman
baca, pohon literasi, dan
majalah dinding.
4. Membuat lembar penilaian
terhadap sarana dan
prasarana yang telah dibuat
untuk mendukung kegiatan
literasi.
majalah dinding.
2. Tersedianya alat dan bahan
pembuatan pojok baca, taman
baca, pohon literasi, dan
majalah dinding.
3. Tersedianya pojok baca,
taman baca, pohon literasi,
dan majalah dinding.
4. Tersedianya lembar penilaian
terhadap sarana dan prasarana
yang telah dikerjakan untuk
mendukung kegiatan literasi
yang telah di isi oleh kepala
sekolah.
5. Adanya dokumentasi kegiatan
3. Nasionalisme :
kerja sama
4. Anti Korupsi :
mandiri, kerja
keras
pembelajaran
aktif, kreatif, dan
menyenangkan
dalam kegiatan
pembelajaran.
3. Sosialisasi
pemahaman
literasi kepada
peserta didik
kelas VI
1. Menyiapkan materi
sosialisasi pemahaman
literasi
2. Menyiapkan aturan dalam
kegiatan literasi.
3. Membuat pengumuman
kepada peserta didik kelas
VI
4. Membuat daftar hadir
5. Melaksanakan kegiatan
sosialisasi kepada peserta
didik kelas VI
6. Mencatat hasil sosialisasi
pada notulen
1. Terlaksananya sosialisasi
pemahaman literasi kepada
peserta didik kelas VI yang
dibuktikan dengan: Adanya
materi sosialisasi, aturan
literasi, pengumuman kepada
peserta didik kelas VI, daftar
hadir, notulen hasil Sosialisasi
yang disahkan oleh kepala
Sekolah.
2. Adanya dokumentasi kegiatan
1. Akuntabilitas :
tanggung jawab,
kejelasan target
2. Etika publik:
santun.
3. Nasionalisme :
Kerja sama
4. Anti Korupsi :
disiplin
Mewujudkan misi
ke-2 organisasi
yaitu:
Mengembangkan
sistem
pembelajaran
aktif, kreatif, dan
menyenangkan
dalam kegiatan
pembelajaran.
Kerja sama,
tanggung
jawab,
Bersahabat
dan
komunikatif,
34
4. Melaksanakan
kegiatan literasi
1. Peserta didik diberikan
kesempatan untuk memilih
buku bacaan secara bergiliran
pada rak buku.
2. Mengisi data pada buku
kunjungan baca dan kertas
warna-warni yang disediakan
untuk di gantung pada pohon
literasi.
3. Peserta didik diberikan
kesempatan untuk membaca
buku bacaan pada pojok baca
4. Memberikan kesempatan
untuk menulis intisari/pesan
moral dari buku yang telah
dibaca pada kartu majalah
dinding untuk di pajang di
majalah dinding.
5. Secara bergiliran peserta
didik diberikan kesempatan
untuk menceritakan dan
merangkum intisari hasil
bacaannya didepan kelas.
6. Guru mengamati dan menilai
hasil kegiatan pada format
penilaian observasi
Terlaksananya kegiatan literasi
yang dibuktikan :
1. Daftar nama peserta didik dan
judul buku pada buku
kunjungan pojok baca
2. Diisinya buku kunjungan
baca, tulisan data peserta didik
pada kertas warna warni dan
hasil rangkum dan pesan moral
peserta didik pada kartu
majalah dinding.
3. Adanya hasil penilaian Peserta
didik
4. Dokumentasi kegiatan
1. Akuntabilitas :
tanggung jawab,
kejelasan target
2. Nasionalisme :
Tidak
diskriminatif
3. Komitmen mutu:
Efektif dan
Berorientasi mutu
4. Etika publik :
Sopan
5. Anti Korupsi:
Disiplin
Mewujudkan misi
ke-2 organisasi
yaitu :
Mengembangkan
sistem
pembelajaran
aktif, kreatif, dan
menyenangkan
dalam kegiatan
pembelajaran.
Gemar
membaca,
tanggung
jawab, dan
jujur
5. Melakukan
evaluasi
terhadap
1. Mengumpulkan bukti
kegiatan untuk melakukan
perbandingan minat baca
1. Adanya bukti kegiatan
2. Adanya hasil perbandingan
minat baca sebelum dan
1. Akuntabilitas :
Tanggung jawab,
kerja sama
Mewujudkan misi
ke-2 organisasi
yaitu :
Jujur
35
ketercapaian
peningkatan
minat baca
peserta didik
melalui kegiatan
literasi
peserta didik sebelum dan
setelah literasi
2. Adanya hasil perbandingan
minat baca peserta didik
sebelum dan setelah literasi
3. Menarik kesimpulan dari
hasil kegiatan
setelah kegiatan literasi
3. Adanya hasil kesimpulan dari
kegiatan literasi
4. Adanya dokumentasi kegiatan
2. Etika publik :
Cermat
3. Komitmen mutu :
Efektif, efisien
4. Anti korupsi :
Jujur
Mengembangkan
sistem
pembelajaran
aktif, kreatif, dan
menyenangkan
dalam kegiatan
pembelajaran.
6. Mengerjakan
laporan kegiatan
Aktualisasi
1. Mengerjakan semua laporan
Aktualisasi
2. Menemui kepala sekolah
untuk melaporkan hasil
pelaksanaan kegiatan
3. Meminta tanda tangan
4. Mengumpulkan bukti
kegiatan untuk dibawa ke
Kupang
1. Adanya laporan aktualisasi
yang telah dikerjakan
2. Adanyan surat keterangan
selesai melaksanakan kegiatan
aktualisasi dan laporan akhir
yang ditandatangani dan
disahkan oleh kepala sekolah
3. Adanya bukti kegiatan untuk
dibawa ke Kupaang
1. Akuntabilitas:
Tanggung jawab,
legal, transparan
2. Nasionalisme,
musyawarah
3. Etika publik:
Sopan, hormat
menghormati
4. Komitmen mutu:
Efektif, efisien
5. Anti Korupsi:
Kerja sama
Mewujudkan misi
organisasi yang ke
2 yaitu :
Mengembangkan
sistem
pembelajaran
aktif, kreatif, dan
menyenangkan
dalam kegiatan
pembelajaran,
serta visi-misi
ke-4 yaitu :
Menerapkan
sikap sopan dan
ramah sesuai
dengan nilai-nilai
budaya daerah.
Santun,
kerjasama,
bersahabat
dan
komunikati
36
BAB IV
HASIL AKTUALISASI
4.1 Pelaksanaan Kegiatan Aktualisasi
Tabel 4.1 Pelaksanaan Kegiatan Aktualisasi
No. Kegiatan Tahapan Kegiatan Output/Hasil
Keterkaitan Substansi
Mata Pelatihan
Konstribusi
Terhadap Visi-Misi
Organisasi
Penguatan
Nilai
Organisasi
Paraf Mentor
dan Coach
1. Menyampaikan
rencana
aktualisasi
kepada Kepala
Sekolah
1. Melapor diri ke kepala
sekolah sekaligus melakukan
pertemuan dengan kepala
sekolah berkaitan dengan
kegiatan aktualisasi
2. Membahas rencana kegiatan
aktualisasi
3. Mengesahkan rencana
kegiatan
1. Terlaksananya kegiatan
melapor diri dan pertemuan
dengan kepala sekolah
2. Tersedianya rencana kegiatan
aktualisai yang dibuat
3. Tersedianya rencana kegiatan
yang telah disahkan oleh
kepala sekolah
4. Adanya dokumentasi kegiatan
1. Akuntabilitas :
tanggung jawab,
legal
2. Etika publik:
Hormat dan
sopan
Mewujudkan misi
organisasi yang
ke-4 yaitu :
Menerapkan
sikap sopan dan
ramah sesuai
dengan nilai-nilai
budaya daerah.
Santun dan
tanggung
jawab
2. Menyiapkan
sarana prasarana
literasi (pojok
baca, taman
baca, pohon
literasi, dan
majalah
dinding).
1. Mendatakebutuhan
menyediakan alat dan bahan
untuk pembuatan pojok baca,
taman baca, pohon literasi,
dan majalah dinding.
2. Menyediakan alat dan bahan
pembuatan pojok baca,
taman baca, pohon literasi,
1. Tersedianya data kebutuhan
alat dan bahan untuk
pembuatan pojok baca, taman
baca, pohon literasi, dan
majalah dinding.
2. Tersedianya alat dan bahan
pembuatan pojok baca, taman
baca, pohon literasi, dan
1. Etika publik :
cermat
2. Komitmen mutu :
Efektif dan
berorientasi mutu
3. Nasionalisme :
kerja sama
4. Anti Korupsi :
mandiri, kerja
Mewujudkan misi
ke-2 organisasi
yaitu:
Mengembangkan
sistem
pembelajaran
aktif, kreatif, dan
menyenangkan
dalam kegiatan
Mandiri,
kreatif dan
inovatif,
kerja sama
37
dan majalah dinding.
3. Membuat pojok baca, taman
baca, pohon literasi, dan
majalah dinding.
4. Membuat lembar penilaian
terhadap sarana dan
prasarana yang telah dibuat
untuk mendukung kegiatan
literasi.
majalah dinding.
3. Tersedianya pojok baca,
taman baca, pohon literasi,
dan majalah dinding.
4. Tersedianya lembar penilaian
terhadap sarana dan prasarana
yang telah dikerjakan untuk
mendukung kegiatan literasi
yang telah di isi oleh kepala
sekolah.
5. Adanya dokumentasi kegiatan
keras pembelajaran.
3. Sosialisasi
pemahaman
literasi kepada
peserta didik
kelas VI
1. Menyiapkan materi
sosialisasi pemahaman
literasi
2. Menyiapkan aturan dalam
kegiatan literasi.
3. Membuat pengumuman
kepada peserta didik kelas
VI
4. Membuat daftar hadir
5. Melaksanakan kegiatan
sosialisasi kepada peserta
didik kelas VI
6. Mencatat hasil sosialisasi
pada notulen
1. Terlaksananya sosialisasi
pemahaman literasi kepada
peserta didik kelas VI yang
dibuktikan dengan: Adanya
materi sosialisasi, aturan
literasi, pengumuman kepada
peserta didik kelas VI, daftar
hadir, notulen hasil Sosialisasi
yang disahkan oleh kepala
Sekolah.
2. Adanya dokumentasi kegiatan
1. Akuntabilitas :
tanggung jawab,
kejelasan target
2. Etika publik:
santun.
3. Nasionalisme :
Kerja sama
4. Anti Korupsi :
disiplin
Mewujudkan misi
ke-2 organisasi
yaitu:
Mengembangkan
sistem
pembelajaran
aktif, kreatif, dan
menyenangkan
dalam kegiatan
pembelajaran.
Kerja sama,
tanggung
jawab,
Bersahabat
dan
komunikatif,
4. Melaksanakan
kegiatan literasi
1. Peserta didik diberikan
kesempatan untuk memilih
buku bacaan secara bergiliran
Terlaksananya kegiatan literasi
yang dibuktikan :
1. Daftar nama peserta didik dan
1. Akuntabilitas :
tanggung jawab,
kejelasan target
Mewujudkan misi
ke-2 organisasi
yaitu :
Gemar
membaca,
tanggung
38
pada rak buku.
2. Mengisi data pada buku
kunjungan baca dan kertas
warna-warni yang disediakan
untuk di gantung pada pohon
literasi.
3. Peserta didik diberikan
kesempatan untuk membaca
buku bacaan pada pojok baca
4. Memberikan kesempatan
untuk menulis intisari/pesan
moral dari buku yang telah
dibaca pada kartu majalah
dinding untuk di pajang di
majalah dinding.
5. Secara bergiliran peserta
didik diberikan kesempatan
untuk menceritakan dan
merangkum intisari hasil
bacaannya didepan kelas.
6. Guru mengamati dan menilai
hasil kegiatan pada format
penilaian observasi
judul buku pada buku
kunjungan pojok baca
2. Diisinya buku kunjungan
baca, tulisan data peserta didik
pada kertas warna warni dan
hasil rangkum dan pesan moral
peserta didik pada kartu
majalah dinding.
3. Adanya hasil penilaian Peserta
didik
4. Dokumentasi kegiatan
2. Nasionalisme :
Tidak
diskriminatif
3. Komitmen mutu:
Efektif dan
Berorientasi mutu
4. Etika publik :
Sopan
5. Anti Korupsi:
Disiplin
Mengembangkan
sistem
pembelajaran
aktif, kreatif, dan
menyenangkan
dalam kegiatan
pembelajaran.
jawab, dan
jujur
5. Melakukan
evaluasi
terhadap
ketercapaian
peningkatan
minat baca
peserta didik
1. Mengumpulkan bukti
kegiatan untuk melakukan
perbandingan minat baca
peserta didik sebelum dan
setelah literasi
2. Adanya hasil perbandingan
1. Adanya bukti kegiatan
2. Adanya hasil perbandingan
minat baca sebelum dan
setelah kegiatan literasi
3. Adanya hasil kesimpulan dari
kegiatan literasi
1. Akuntabilitas :
Tanggung jawab,
kerja sama
2. Etika publik :
Cermat
3. Komitmen mutu :
Mewujudkan misi
ke-2 organisasi
yaitu :
Mengembangkan
sistem
pembelajaran
aktif, kreatif, dan
Jujur
39
melalui kegiatan
literasi
minat baca peserta didik
sebelum dan setelah literasi
3. Menarik kesimpulan dari
hasil kegiatan
4. Adanya dokumentasi kegiatan Efektif, efisien
4. Anti korupsi :
Jujur
menyenangkan
dalam kegiatan
pembelajaran.
6. Mengerjakan
laporan kegiatan
Aktualisasi
1. Mengerjakan semua laporan
Aktualisasi
2. Menemui kepala sekolah
untuk melaporkan hasil
pelaksanaan kegiatan
3. Meminta tanda tangan
4. Mengumpulkan bukti
kegiatan untuk dibawa ke
Kupang
1. Adanya laporan aktualisasi
yang telah dikerjakan
2. Adanyan surat keterangan
selesai melaksanakan kegiatan
aktualisasi dan laporan akhir
yang ditandatangani dan
disahkan oleh kepala sekolah
3. Adanya bukti kegiatan untuk
dibawa ke Kupaang
1. Akuntabilitas:
Tanggung jawab,
legal, transparan
2. Nasionalisme,
musyawarah
3. Etika publik:
Sopan, hormat
menghormati
4. Komitmen mutu:
Efektif, efisien
5. Anti Korupsi:
Kerja sama
Mewujudkan misi
organisasi yang ke
2 yaitu :
Mengembangkan
sistem
pembelajaran
aktif, kreatif, dan
menyenangkan
dalam kegiatan
pembelajaran,
serta visi-misi
ke-4 yaitu :
Menerapkan
sikap sopan dan
ramah sesuai
dengan nilai-nilai
budaya daerah.
Santun,
kerjasama,
bersahabat
dan
komunikati
40
4.2 Deskripsi Kegiatan Aktualisasi
Kegiatan 1. Menyampaikan rencana aktualisasi kepada kepala sekolah
Dalam Melakukan Koordinasi dengan Atasan Langsung yaitu kepala SD
Inpres Oesena, saya melakukanya dalam Tiga Tahapan Yaitu :
1. Melapor diri kepada kepala sekolah sekaligus melakukan pertemuan dengan kepala
sekolah berkaitan dengan kegiatan aktualisasi
Gambar 4.2.1.1 Gambar kegiatan guru saat melapor diri
2. Membahas rencana kegiatan aktualisasi
Gambar 4.2.1.2 Guru menyampaikan hasil kegiatan
Latsar sekaligus membahas rencana kegiatan aktualisasi yang akan dilakukan
41
3. Mengesahkan rencana kegiatan
Gambar 4.2.1.3.1 Surat Persetujuan yang telah disahkan Kepala Sekolah
42
Gambar 4.2.1.3.2 Surat Dukungan yang telah disahkan Kepala Sekolah
43
Sebelum memulai kegiatan, pertama-tama saya menyiapkan konsep rancangan
kegiatan yang akan disampaikan. Selanjutnya saya menghadap kepada pimpinan untuk
menyampaikan konsep rancangan kegiatan yang akan dilakukan. Namun, sebelum
menghadap kepada pimpinan pertama-tama saya mengetuk pintu, memberi salam dan
memberitakukan maksud dan tujuan. Dalam menyampaikan maksud dan tujuan saya
dengan bertutur kata yang santun, sopan, ramah (Etika Publik). Selanjutnya saya
meminta arahan atau persetujuan pimpinan. Arahan dan masukan itu saya catat dalam
sebuah notulen dengan cermat dan teliti untuk dapat dilaksanakan dengan penuh
tanggungjawab (Akuntabilitas). Pelaksanaan kegiatan konsultasi dengan kepala sekolah
SDI Oesena yang dilakukan penulis dengan menjelaskan rencana kegiatan literasi dalam
rangka meningkatkan minat baca peserta didik Kelas VI pada SDI Oesena mendapat
respon positif dari kepala sekolah yang dibuktikan dengan adanya surat persetujuan dan
dukungan yang ditandatangani oleh kepala sekolah agar kegiatan ini bisa terlakasana
dengan baik dan penuh kejelasan.
Output yang dihasilkan Adalah Persetujuan dan dukungan dari kepala
sekolah SD Inpres Oesena untuk kegiatan aktualisasi
44
Kegiatan 2. Menyiapkan sarana prasarana literasi (pojok baca, taman baca, pohon
literasi, dan majalah dinding).
Dalam menyiapkan sarana prasarana literasi (pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan
majalah dinding, saya melakukannya dalam Lima Tahapan Yaitu :
1. Mendata kebutuhan alat dan bahan untuk pembuatan pojok baca, taman baca, pohon
literasi, dan majalah dinding.
Gambar 4.2..2.1 Daftar kebutuhan alat dan bahan untuk pembuatan pojok baca,
taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding.
45
2. Menyediakan alat dan bahan pembuatan pojok baca, taman baca, pohon literasi,
dan majalah dinding.
Gambar 4.2.2.2.1 Mengkonsultasikan alat dan
bahan, serta pengerjaan sarana literasi
bersama teman guru
Gambar 4.2.2.2.2 Alat dan bahan
pengerjaan rak buku
Gambar 4.2.2.2.3 Alat dan bahan pembuatan
pojok baca, kartu mading, dan kartu pohon
literasi
Gambar 4.2.2.2.4 Alat dan bahanpembuatan
pohon literasi
46
3. Membuat pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding
Gambar 4.2.3.1 Keadaan ruangan sebelum pekerjaan pojok Baca
Gambar 4.2.3.2 Keadaan ruangan setelah pekerjaan pojok Baca
47
Gambar 3.2.3.3 Pengerjaan pohon literasi
Gambar 3.2.3.4 terbentuknya pohon literasi
48
Gambar 3.2.3.5 Pengerjaan majalah dinding
Gambar 3.2.3.6 terbentuknya majalah dinding
49
Gambar 3.2.3.7 Pengerjaan taman baca
Gambar 3.2.3.8 terbentuknya taman baca
50
4. Membuat lembar penilaian terhadap sarana dan prasarana yang telah dibuat
untuk mendukung kegiatan literasi.
Gambar 4.2.4.1 lembar penilaian terhadap sarana dan prasarana yang telah dibuat
dan diisi oleh Kepala Sekolah untuk mendukung kegiatan literasi.
51
Dalam menyiapkan sarana prasarana literasi (pojok baca, taman baca,
pohon literasi, dan majalah dinding), hal utama yang harus dilakukan adalah
mendata kebutuhan alat dan bahan untuk pembuatan pojok baca, taman baca,
pohon literasi, dan majalah dinding secara cermat (Etika Publik). Kemudian
menyediakan alat dan bahan tersebut. Hal ini dilakukan agar tidak mengalami
kendala ketika mengerjakan sarana literasi tersebut. Setelah alat dan bahan
disediakan sesuai data kebutuhan maka langkah selanjutnya yaitu mengerjakan
sarana literasi sesuai konsep dengan memperhatikan tujuan dari sarana tersebut
yaitu efektifitas dan berorientasi mutu (Komitmen Mutu). Hal ini harus di
perhatikan agar agar sarana literasi yang akan dikerjakan harus berfungsi dengan
baik sesuai fungsi dan tujuannya yaitu dapat menarik minat peserta didik untuk
membaca. Dalam pengerjaan sarana literasi dilakukan secara gotong royong
(Nasionalisme) di bantu oleh peserta didik, teman guru, orang tua dan pemuda,
agar pekerjaan dapat selesai dengan cepat. Selain bekerja sama, saya juga sering
lembur dan bekerja sendirian disekolah untuk menyelesaikan pekerjaan-
pekerjaan kecil yang belum terselesaikan. Hal ini saya lakukan agar tidak terlalu
bergantung pada orang lain dan juga saya tidak ingin menyita waktu orang,
karena mereka juga harus mengerjakan tugasnya yang lain. Mandiri dan kerja
keras (Anti Korupsi). Setelah semua sarana literasi selesai dikerjakan maka
saya menyiapkan lembar penilaian penilaian terhadap sarana dan prasarana
literasi untuk dinilai oleh kepala sekolah. Hal ini saya lakukan agar dapat
mengetahui kualitas dari sarana tersebut (Komitmen Mutu). Selain dinilai oleh
kepala sekolah , saya juga mengecek hasil sarana literasi ini kepada peserta
didik sebagai pengguna layanan tersebut secara lisan dan hasilnya rata-rata
peserta didik menyatakan bahwa sarana yang sudah disiapkan sangat menarik.
Dari kegiatan tersebut saya dapat simpulkan bahwa sarana yang sudah disiapkan
sudah bermutu dan efektif sehinga sudah dapat digunakan.
Output yang dihasilkan adalah tersediananya sarana prasarana literasi
(pojok baca, pohon literasi, dan majalah dinding di kelas serta taman baca
diluar kelas)
52
Kegiatan 3. Sosialisasi gerakan literasi serta cara penggunaan sarana pojok
baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding.
Dalam melaksanakan kegiatan sosialisasi gerakan literasi serta cara
penggunaan sarana pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding,
saya melakukannya dalam Enam Tahapan Yaitu :
1. Menyiapkan materi sosialisasi pemahaman literasi
Gambar 4.2.3.1.1 Materi sosialisasi halaman 1
53
Gambar. 4.2.3.1.2 Materi sosialisasi halaman 2
54
Gambar 4.2.3.1.3 Materi sosialisasi halaman 3 yang telah disahkan oleh kepala sekolah
55
2. Menyiapkan aturan literasi
Gambar Gambar 4.2.3.2 Aturan literasi yang telah di setujui dan disahkan Kepala
Sekolah
56
3. Membuat pengumuman kepada peserta didik kelas VI
Gambar. 4.2.3.3 Pengumuman sosialisasi pemahaman literasi kepada peserta didik
kelas VI yang telah di setujui dan disahkan Kepala Sekolah
57
4. Membuat daftar hadir
Gambar. 4.2.3.4 Daftar hadir sosialisasiyang telah di setujui
dan disahkan Kepala Sekolah
58
5. Melaksanakan kegiatan sosialisasi kepada peserta didik kelas VI
Gambar. 4.2.3.5.1 Guru menyampaikan materis sosialisasi (kegiatan awal)
Gambar. 4.2.3.5.2 Guru menunjukan kartu warna warni
serta menjelaskan cara penggunaannya
59
Gambar. 4.2.3.5.3 Guru menunjukan kartu majalah dinding
serta menjelaskan cara penggunaannya
Gambar 4.2.3.5.3 kegiatan setelah selesai menjelaskan tentang materi literasi, guru menanyakan
kembali apa yang telah disampaikan untuk mengecek pemahaman peserta didik tentang
pengertian, tujuan, manfaat jika melaksanakan literasi/membaca
60
6. Mencatat hasil sosialisasi pada notulen
Gambar 4.2.3.6 Catatan hasil sosialisasi yang telah di setujui dan disahkan Kepala
Sekolah
61
Dalam kegiatan sosialisasi pemahaman literasi serta cara penggunaan sarana
pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding, hal pertama yang harus
dilakukan yaitu menyiapkan materi sosialisasi gerakan literasi serta aturan sebagai
pedoman dalam kegiatan sosialisasi literasi kepada peserta didik Kelas VI untuk
dikonsultasikan dengan kepala sekolah sebagai bentuk hormat saya kepada Atasan
(Nasionalisme). Kemudian membuat pengumuman agar peserta didik Kelas VI dapat
hadir dalam kegiatan sosialisasi gerakan literasi yang akan dilaksanakan untuk
diumumkan kepada peserta didik. Pada saat kegiatan sosialisasi dilaksanakan guru
mengecek kehadiran peserta didik dan ternyata semua peserta didik hadir. Hal ini
merupakan bentuk kerja sama antara guru dan Peserta didik (Nasionalisme). Kemudian
menyiapkan daftar hadir kegiatan sosialisasi untuk dapat diisi oleh peserta didik kelas 6
sebagai peserta sosialisasi kegiatan literasi sebagai bukti terlaksananya kegiatan
sosialisasi (Akuntabilitas : Legal) . Kegiatan sosialisasi gerakan literasi kepada Pesera
Didik Kelas 6 saya lakukan secara terbuka kepada seluruh peserta didik Kelas VI
(Akuntabilitas : Transparan) agar seluruh peserta didik kelas VI dapat memahami
pengertian, tujuan, manfaat, serta hal-hal yang ingin dicapai dari kegiatan literasi guna
meningkatkan minat baca peserta didik dan juga menyampaikan aturan-aturan atau cara
menggunakan sarana prasarana agar peserta didik dapat melakukan kegiatan literasi
sesuai aturan (Akuntabilitas : kejelasan dan Komitmen Mutu : efektif). Dalam
kegiatan sosialisasi ini saya dibantu oleh seorang teman guru sebagai saksi bahwa saya
benar-benar melaksanakan kegiatan sosialisasi tersebut (Nasionaliseme : kerja sama).
Saya juga menyampaikan materi kepada peserta didik menggunakan bahasa sederhana
agar peserta didik mampu memahami materi yang saya sampaikan. Saya juga meminta
terimakasih kepada teman guru yang telah mendampingi saya dalam kegiatan sosialisasi
secara santun (Etika Publik). Hasil sosialisasi ini saya catat pada notulen untuk dapat
disampaikan kepada kepala sekolah dan meminta tanda tangan dan pengesahan dari
beliau.
Output yang dihasilkan adalah Terlaksananya kegiatan sosialisasi gerakan
literasi serta cara penggunaan sarana pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan
majalah dinding.
62
Kegiatan 4. Melaksanakan kegiatan literasi
Dalam melaksanakan kegiatan literasi, saya melakukannya dalam Empat
Tahapan Yaitu :
1. Peserta didik diberikan kesempatan untuk memilih buku bacaan secara bergiliran
pada rak buku.
Gambar. 4.2.3.4.1 Peserta didik Secara bergiliran mengambil buku untuk
di baca namun dikontrol oleh guru agar tidak ribut
2. Mengisi data pada buku kunjungan baca dan kertas warna-warni yang disediakan
untuk di gantung pada pohon literasi.
Gambar 4.2.3.4.2 Gambar peserta didik mengisi data pada buku kunjungan dan kertas warna-
warni untuk di gantung di pojok baca
63
3. Peserta didik diberikan kesempatan untuk membaca buku bacaan pada pojok baca
64
Gambar 4.2.3.4.3 peserta didik diberikan kesempatan untuk membaca selama 15 menit.
4. Memberikan kesempatan untuk menulis intisari/pesan moral dari buku yang telah
dibaca pada kartu majalah dinding untuk di pajang di majalah dinding.
Gambar 4.2.3.4.4 Peserta didik diberi kemsempatan untuk berpikir dan menuliskan
rangkuman/ intisari/ pesan moral berdasarkan buku yang dibaca
65
5. Secara bergiliran peserta didik diberikan kesempatan untuk menceritakan dan
merangkum intisari hasil bacaannya didepan kelas.
Gambar. 4.5.1 Peserta didik menceritakan kembali bacaan yang telah dibacannya kemudian
menyimpulkan
6. Guru mengamati dan menilai hasil kegiatan pada format penilaian observasi
Gambar. 4. 6.7 Guru mengamati dan menilai, serta memotivasi peserta didik yang
berhasil maupun yang tidak berhasil.
66
Dalam melaksanakan kegiatan literasi, hal pertama yang harus dilakukan
yaitu memberikan waktu dan kesempatan kepada peserta didik untuk memilih
buku bacaan sesuai keinginannya (Nasionalisme : tidak diskriminatif).
Membimbing peserta didik dengan kata-kata yang sopan (Etika publik) agar
peserta didik dapat bertanggung jawab (Akuntabilitas) dalam menjaga
buku/teks bacaan yang telah dimbil dan mengembalikan pada tempat semula.
Jika ada peserta didik yang tidak mengembalikan buku pada tempatnya maka
guru akan menegur dan mengingatkannya secara transparan (Akuntabilitas).
Setelah itu semua peserta didik diminta mengisi data pada kertas warna-warni
untuk digantungkan pada pohon literasi secara tertib dan dilanjutkan dengan
kegiatan membaca senyap selama 15 menit pada tempat yang ditentukan yaitu
pada pojok baca atau taman baca (Anti Korupsi : disiplin). Kegiatan membaca
senyap selama 15 menit yang dilakukan bertujuan untuk melatih peserta didik
memahami dan menyimpulkan isi bacaan yang telah dibaca. Setelah kegiatan
membaca senyap selama 15 menit, guru meminta peserta didik untuk menulis isi
atau kesimpulan dari buku bacaan yang telah dibaca pada kertas majalah dinding
untuk ditempelkan pada majalah dinding.
Output yang dihasilkan adalah Terlaksananya kegiatan literasi yang
dibuktikan dengan terisinya buku kunjungan baca, hasil tulisan peserta didik
pada pohon literasi dan majalah dinding serta dokumentasi kegiatan.
67
Kegiatan 5. Melakukan evaluasi terhadap ketercapaian peningkatan minat
baca peserta didik melalui kegiatan literasi
Dalam melakukan evaluasi terhadap ketercapaian peningkatan minat
baca peserta didik melalui kegiatan literasi, saya melakukannya dalam Dua
Tahapan Yaitu:
1. Mengumpulkan bukti kegiatan berupa daftar hadir peserta didik
Gambar 4.5.1. Gambar daftar hadir peserta didik yang telah di isi
untuk di analisis oleh guru
68
2. Mengumpulkan dan menganalisis bukti kegiatan berupa hasil penilaian pengamatan
minat baca peserta didik sebelum dan sesudah literasi
Gambar4.5.2. Gambar hasil minat baca peserta didik sebelum literasi
69
Gambar 4.5.3. Gambar hasil minat baca peserta didik setelah literasi
70
Gambar 4.5.4. Hasil Rekapan Minat peserta didik setelah kegiatan literasi
71
3. Menemui kepala sekolah untuk melaporkan hasil pelaksanaan kegiatan dan meminta
tanda tangan
Gambar 4.5.6. Menemui kepala sekolah untuk menyampaikan hasil dan meminta tanda tangan
dan pengesahan
Dalam mengukur ketercapaian peningkatan minat baca peserta didik saya
melakukan analisis terhadap buku kunjungan baca untuk menilai
partisipasi/kehadiran peserta didik dan juga judul buku yang dibaca selama
kegiatan literasi berjalan secara jujur untuk dapat dipertaggungjawabkan kepada
kepala sekolah. (Anti Kotupsi dan Akuntabilitas). Dalam kegiatan tersebut
saya menemukan bahwa semua peserta didik hadir dan terdapat judul buku yang
dibaca. Dari kegiatan ini dapat disimpulkan bahwa pemahaman peserta didik
tentang pentingnya membaca sudah mulai terlihat. Efektif dan efisien
(Komitmen Mutu).
Setelah itu saya membandingkan hasil pengamatan minat peserta didik
sebelum dan sesudah kegiatan literasi dan hasilnya yaitu: terdapat 3 dari 17
peserta didik yang kurang lancar membaca namun setelah literasi ke 3 peserta
didik tersebut sudah dapat membaca dengan baik. Sedangkan sebelum literasi
terdapat 7 peserta didik yang tidak dapat bernalar dengan baik namun setelah
72
literasi akhirnya meningkat menjadi 16 dan hanya 1 peserta didik yang masih
kurang dalam bernalar. Setelah selesai mengevaluasi hasil dan merekapnya, saya
kemudian menemui kepala sekolah untuk menyampaikan hal ini dan meminta
tandatangan dan pengesahan sebagai bukti.
Dalam mengukur ketercapaian peningkatan minat baca peserta didik
khususnya kelas 6 SD Inpres Oesena saya menemukan bahwa ada kemajuan atau
adanya peningkatan minat baca. Hal ini terbukti sebelum pengerjaan sarana
literasi dan sosialisasi pemahaman tentang literasi peserta didik kurang tertarik
untuk membaca walaupun sebagian besar peserta didik sudah mampu membaca
dengan baik. Namun setelah penerapan kegiatan literasi peserta didik tertarik
untuk membaca buku bacaan, bahkan mereka sudah mampu untuk menulis
merangkum/intisari/pesan moral dari isi untuk di pajang di majalah dinding,
serta dapat menceritakan kembali isi bacaan tersebut dan mengambil
kesimpulan. Peserta didik tidak pernah melewatkan sehari untuk berkunjung ke
pojok baca guna membaca buku untuk diceritakan di depan kelas. Hal ini
membuktikan bahwa rasa percaya diri peserta didik meningkat, yang awalnya
tidak berani tampil di depan kelas akhirnya rata-rata peserta didik mampu tampil
di depan kelas untuk menceritakan hasil bacaannya. efektif dan efisien
(komitmen mutu)..
Output yang dihasilkan adalah rekapan hasil perbandingan minat
baca sebelum dan sesudah penerapan literasi.
73
Kegiatan 6. Membuat laporan kegiatan Aktualisasi
Dalam membuat laporan aktualisasi, saya melakukannya dalam Tiga
Tahapan Yaitu:
1. Mengerjakan semua laporan Aktualisasi
Gambar 8.1. Pembuatan laporan
74
2. Menemui kepala sekolah untuk melaporkan hasil kegiatan
Gambar 8.2 Guru menyampaikan hasil kegiatan literasi kepada kepala
sekolah
75
3. Meminta tanda tangan
Gambar 8.3 Meminta tanda tangan dan pengesahan
76
4. Mengumpulkan bukti kegiatan untuk di bawa ke kupang.
Gamabar 8.4 Bukti untuk dibawa ke Kupang
77
Gambar 8.4. Bukti untuk di bawa ke Kupang
Dalam membuat laporan akhir, hal pertama yang saya lakukan adalah
mengerjakan laporan akhir aktualisasi untuk dikonsultasikan kepada kepala
sekolah sebagai bentuk tanggungjawab (Akuntabilitas) kepada kepala sekolah.
Setelah itu saya menemui kepala sekolah untuk berkonsultasi dan meminta data
yang masih kurang serta saran sebagai bentuk kerja sama (Nasionalisme).
Setelah itu saya meminta waktu belia untuk dapat mengunjungi ruang kelas saya
untuk dapat melihat hasil pekerjaan saya selama ini (Etika publik : sopan dan
hormat menghormati). Kegiatan ini saya fungsikan untuk menjelaskan dampak
yang terjadi setelah saya melakukan kegiatan aktualisasi secara jujur
(akuntabilitas dan sopan serta hormat menghormati (etika publik). Pada
kegiatan membuat laporan ini juga tidak lupa saya mengumpulkan semua bukti
kegiatan hasil aktualisasi untuk dapat di bawa ke Kupang guna mempertanggung
jawabkan hasil aktualisasi saya.
Output yang dihasilkan adalah adanya laporan hasil pelaksanaan
kegiatan aktualisasi yang telah ditandatangani oleh kepala sekolah.
78
4.1 Jadwal Pelaksanaan Aktualisasi.
No Kegiatan
November Desember
III IV I II
1.
Menyampaikan rencana aktualisasi kepada Kepala
Sekolah
2.
Menyiapkan sarana prasarana literasi (pojok baca,
taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding).
3.
Sosialisasi pemahaman literasi kepada peserta didik
kelas VI
4. Melaksanakan kegiatan literasi
5.
Melakukan evaluasi terhadap ketercapaian peningkatan
minat baca peserta didik melalui kegiatan literasi
6 Mengerjakan laporan kegiatan aktualisasi
79
4.2 Pengendalian Aktualisasi oleh Mentor dan Coach di Tempat Aktualisasi
Pengendalian Oleh Mentor
Kegiatan 1 : Menyampaikan rencana aktualisasi kepada Kepala Sekolah
Penyelesaian Kegiatan Catatan Mentor
Paraf
Mentor
 Tahapan Kegiatan;
 Melapor diri ke kepala sekolah sekaligus
melakukan pertemuan dengan kepala sekolah
berkaitan dengan kegiatan aktualisasi
 Membahas rencana kegiatan aktualisasi
 Mengesahkan rencana kegiatan
 Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;
 Adanya surat persetujuan dan dukungan dari
kepala sekolah yang disahkan.
 Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;
 Akuntabilitas : tanggung jawab
 Etika publik: hormat dan sopan
 Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;
 Mewujudkan misi organisasi yang ke-4 yaitu :
Menerapkan sikap sopan dan ramah sesuai
dengan nilai-nilai budaya daerah.
 Penguatan Nilai Organisasi;
Santun dan tanggung jawab
Laksanakan
kegiatan sesuai
rancangan yang
telah dibuat.
80
Kegiatan 2 : Menyiapkan sarana prasarana literasi (pojok baca, taman
baca, pohon literasi, dan majalah dinding).
Penyelesaian Kegiatan Catatan Mentor
Paraf
Mentor
 Tahapan Kegiatan;
 Mendata dan menyediakan kebutuhan alat dan
bahan untuk pembuatan pojok baca, taman
baca, pohon literasi, dan majalah dinding.
 Menyediakan alat dan bahan pembuatan pojok
baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah
dinding.
 Membuat pojok baca, taman baca, pohon
literasi, dan majalah dinding.
 Membuat lembar penilaian terhadap sarana
dan prasarana literasi untuk diamati dan
dinilai oleh kepala sekolah
 Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;
 Terbentuknya sarana literasi (pojok baca,
pohon literasi, majalah dinding di kelas dan
taman baca di luar kelas yang menarik guna
menarik minat peserta didik untuk membaca.
 Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;
 Etika publik : cermat
 Komitmen mutu : Efektif dan berorientasi
mutu
 Nasionalisme : kerja sama
 Anti korupsi : Mandiri, kerja keras
 Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;
 Mewujudkan misi ke-2 organisasi yaitu:
Mengembangkan sistem pembelajaran
aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam
kegiatan pembelajaran.
 Penguatan Nilai Organisasi;
Kreatif dan inovatif, kerja sama, bersahabat dan
komunikatif
Sarana prasarana
literasi yang
disediakan sudah
baik dan menarik,
namun diharapkan
agar guru dapat
menambah koleksi
buku cerita dongen
dan komik agar
peserta didik lebih
variatif dalam
membaca. Guru
juga perlu
memperhatikan
peserta didik untuk
menjaga semua
sarana prasarana
yang ada terutama
terhadap buku-buku
agar tidak rusak dan
hilang.
81
Kegiatan 3 : Sosialisasi pemahaman literasi kepada peserta didik kelas
VI
Penyelesaian Kegiatan Catatan Mentor
Paraf
Mentor
 Tahapan Kegiatan;
 Menyiapkan materi sosialisasi pemahaman literasi
 Menyiapkan aturan dalam kegiatan literasi.
 Membuat pengumuman kepada peserta didik
kelas VI
 Membuat daftar hadir
 Melaksanakan kegiatan sosialisasi kepada peserta
didik kelas VI
 Mencatat hasil sosialisasi pada notulen untuk
disampaikan kepada kepala sekolah dan meminta
pengesahan.
 Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;
 Terlaksananya sosialisasi dengan baik sehingga
peserta didik menjadi paham tentang literasi yang
dibuktikan dengan dokumen : Adanya materi
sosialisasi, aturan literasi, pengumuman kepada
peserta didik kelas VI, daftar hadir, notulen hasil
Sosialisasi yang disahkan oleh kepala Sekolah.
 Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;
 Akuntabilitas : Tanggung jawab, Kejelasan
target
 Etika publik: santun
 Nasionalisme : Mandiri, kerja sama
 Anti korupsi : Disiplin
 Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;
 Mewujudkan misi ke-2 organisasi yaitu:
Mengembangkan sistem pembelajaran aktif,
kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan
pembelajaran.
 Penguatan Nilai Organisasi;
Kerja sama, tanggung jawab, bersahabat dan
komunikatif
Jangan berhenti
untuk
mensosialisasikan
tentang pentingnya
membaca kepada
peserta didik agar
mereka lebih
paham
82
Kegiatan 4 : Melaksanakan kegiatan literasi
Penyelesaian Kegiatan Catatan Mentor
Paraf
Mentor
 Tahapan Kegiatan;
 Peserta didik diberikan kesempatan untuk memilih
buku bacaan secara bergiliran pada rak buku.
 Mengisi data pada buku kunjungan baca dan
kertas warna-warni yang disediakan untuk di
gantung pada pohon literasi.
 Peserta didik diberikan kesempatan untuk
membaca buku bacaan pada pojok baca
 Memberikan kesempatan untuk menulis
intisari/pesan moral dari buku yang telah dibaca
pada kartu majalah dinding untuk di pajang di
majalah dinding.
 Secara bergiliran peserta didik diberikan
kesempatan untuk menceritakan dan merangkum
intisari hasil bacaannya didepan kelas.
 Guru mengamati dan menilai hasil kegiatan pada
format penilaian observasi
 Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;
 Terlaksananya kegiatan literasi yang dibuktikan
dengan: daftar nama peserta didik dan judul buku
pada buku kunjungan pojok baca, tulisan data
peserta didik pada kertas warna warni dan hasil
rangkum/intisari/ pesan moral peserta didik pada
kartu majalah dinding.
 Adanya hasil penilaian Peserta didik
 Adanya dokumentasi kegiatan
 Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;
 Akuntabilitas : tanggung jawab
 Nasionalisme : Tidak diskriminatif
 Komitmen mutu : Efektif dan Berorientasi mutu
 Etika publik : Sopan
 Anti Korupsi: Disiplin
 Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;
 Mewujudkan misi organisasi yang ke-2
organisasi yaitu : Mengembangkan sistem
pembelajaran aktif, kreatif, dan
menyenangkan dalam kegiatan pembelajaran.
 Penguatan Nilai Organisasi;
Gemar membaca, tanggung jawab, dan jujur
Terus berikan
motivasi kepada
peserta didik untuk
dapat membaca
83
Kegiatan 5 : Melakukan evaluasi terhadap ketercapaian peningkatan
minat baca peserta didik melalui kegiatan literasi
Penyelesaian Kegiatan Catatan Mentor
Paraf
Mentor
 Tahapan Kegiatan;
 Mengumpulkan bukti kegiatan untuk melakukan
perbandingan minat baca peserta didik sebelum
dan setelah literasi
 Adanya hasil perbandingan minat baca peserta
didik sebelum dan setelah literasi
 Menarik kesimpulan dari hasil kegiatan
 Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;
 Adanya bukti kegiatan
 Adanya hasil perbandingan
 Adanya hasil kesimpulan dari kegiatan literasi
 Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;
 Akuntabilitas : Tanggung jawab, Kejelasan
target
 Akuntabilitas : Tanggung jawab, jujur
 Komitmen mutu : Efektif, efisien
 Anti korupsi : Jujur
 Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;
 Mewujudkan misi ke-2 organisasi yaitu:
Mengembangkan sistem pembelajaran
aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam
kegiatan pembelajaran.
 Penguatan Nilai Organisasi;
Jujur
Bagus, sudah ada
peningkatan minat
baca peserta didik
84
Kegiatan 6 : Mengerjakan laporan kegiatan Aktualisasi
Penyelesaian Kegiatan Catatan Mentor
Paraf
Mentor
 Tahapan Kegiatan;
 Mengerjakan semua laporan Aktualisasi
 Menemui kepala sekolah untuk melaporkan hasil
pelaksanaan kegiatan
 Meminta tanda tangan
 Mengumpulkan bukti kegiatan untuk dibawa ke
Kupang
 Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;
 Adanya laporan aktualisasi yang telah dikerjakan
 Adanyan surat keterangan selesai melaksanakan
kegiatan aktualisasi dan laporan akhir yang
ditandatangani dan disahkan oleh kepala sekolah
 Adanya bukti kegiatan untuk dibawa ke Kupaang
 Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;
 Akuntabilitas: Tanggung jawab, legal, transparan
 Nasionalisme, musyawarah
 Etika publik: Sopan, hormat menghormati
 Komitmen mutu: Efektif, efisien
 Anti Korupsi: Kerja sama
 Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;
 Mewujudkan misi organisasi yang ke 2 yaitu :
Mengembangkan sistem pembelajaran aktif,
kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan
pembelajaran, serta visi-misi ke-4 yaitu :
Menerapkan sikap sopan dan ramah sesuai
dengan nilai-nilai budaya daerah.
 Penguatan Nilai Organisasi;
Santun, kerjasama, bersahabat dan komunikati
Perhatikan
sistematika
laporan
85
Pengendalian oleh Coach
Kegiatan 1 : Menyampaikan rencana aktualisasi kepada Kepala Sekolah
Penyelesaian Kegiatan Catatan Coach
Paraf
Coach
 Tahapan Kegiatan;
 Melapor diri ke kepala sekolah sekaligus
melakukan pertemuan dengan kepala sekolah
berkaitan dengan kegiatan aktualisasi
 Membahas rencana kegiatan aktualisasi
 Mengesahkan rencana kegiatan
 Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;
 Adanya surat persetujuan dan dukungan dari
kepala sekolah yang disahkan.
 Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;
 Akuntabilitas : tanggung jawab
 Etika publik: hormat dan sopan
 Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;
 Mewujudkan misi organisasi yang ke-4 yaitu :
Menerapkan sikap sopan dan ramah sesuai
dengan nilai-nilai budaya daerah.
 Penguatan Nilai Organisasi;
Santun dan tanggung jawab
Baik dan
lanjutkan
86
Kegiatan 2 : Menyiapkan sarana prasarana literasi (pojok baca, taman
baca, pohon literasi, dan majalah dinding).
Penyelesaian Kegiatan Catatan Coach Paraf Coach
 Tahapan Kegiatan;
 Mendata dan menyediakan kebutuhan alat dan
bahan untuk pembuatan pojok baca, taman baca,
pohon literasi, dan majalah dinding.
 Menyediakan alat dan bahan pembuatan pojok
baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah
dinding.
 Membuat pojok baca, taman baca, pohon literasi,
dan majalah dinding.
 Membuat lembar penilaian terhadap sarana dan
prasarana literasi untuk diamati dan dinilai oleh
kepala sekolah
 Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;
 Terbentuknya sarana literasi (pojok baca, pohon
literasi, majalah dinding di kelas dan taman baca di
luar kelas yang menarik guna menarik minat
peserta didik untuk membaca.
 Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;
 Etika publik : cermat
 Komitmen mutu : Efektif dan berorientasi mutu
 Nasionalisme : kerja sama
 Anti korupsi : Mandiri, kerja keras
 Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;
 Mewujudkan misi ke-2 organisasi yaitu:
Mengembangkan sistem pembelajaran aktif,
kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan
pembelajaran.
 Penguatan Nilai Organisasi;
Kreatif dan inovatif, kerja sama, bersahabat dan
komunikatif
Foto kegiatan
menyiapkan
bahan, dan
terbentuknya
sarana
87
Kegiatan 3 : Sosialisasi pemahaman literasi kepada peserta didik kelas
VI
Penyelesaian Kegiatan Catatan Coach
Paraf
Coach
 Tahapan Kegiatan;
 Menyiapkan materi sosialisasi pemahaman literasi
 Menyiapkan aturan dalam kegiatan literasi.
 Membuat pengumuman kepada peserta didik kelas
VI
 Membuat daftar hadir
 Melaksanakan kegiatan sosialisasi kepada peserta
didik kelas VI
 Mencatat hasil sosialisasi pada notulen untuk
disampaikan kepada kepala sekolah dan meminta
pengesahan.
 Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;
 Terlaksananya sosialisasi dengan baik sehingga
peserta didik menjadi paham tentang literasi yang
dibuktikan dengan dokumen : Adanya materi
sosialisasi, aturan literasi, pengumuman kepada
peserta didik kelas VI, daftar hadir, notulen hasil
Sosialisasi yang disahkan oleh kepala Sekolah.
 Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;
 Akuntabilitas : Tanggung jawab, Kejelasan target
 Etika publik: santun
 Nasionalisme : Mandiri, kerja sama
 Anti korupsi : Disiplin
 Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;
 Mewujudkan misi ke-2 organisasi yaitu:
Mengembangkan sistem pembelajaran aktif,
kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan
pembelajaran.
 Penguatan Nilai Organisasi;
Kerja sama, tanggung jawab, bersahabat dan
komunikatif
Buatkan notulen
sebagai bukti
terlaksananya
kegiatan tersebut
88
Kegiatan 4 : Melaksanakan kegiatan literasi
Penyelesaian Kegiatan Catatan Coach
Paraf
Coach
 Tahapan Kegiatan;
 Peserta didik diberikan kesempatan untuk memilih
buku bacaan secara bergiliran pada rak buku.
 Mengisi data pada buku kunjungan baca dan kertas
warna-warni yang disediakan untuk di gantung pada
pohon literasi.
 Peserta didik diberikan kesempatan untuk membaca
buku bacaan pada pojok baca
 Memberikan kesempatan untuk menulis
intisari/pesan moral dari buku yang telah dibaca
pada kartu majalah dinding untuk di pajang di
majalah dinding.
 Secara bergiliran peserta didik diberikan kesempatan
untuk menceritakan dan merangkum intisari hasil
bacaannya didepan kelas.
 Guru mengamati dan menilai hasil kegiatan pada
format penilaian observasi
 Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;
 Terlaksananya kegiatan literasi yang dibuktikan
dengan: daftar nama peserta didik dan judul buku
pada buku kunjungan pojok baca, tulisan data
peserta didik pada kertas warna warni dan hasil
rangkum/intisari/ pesan moral peserta didik pada
kartu majalah dinding.
 Adanya hasil penilaian Peserta didik
 Adanya dokumentasi kegiatan
 Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;
 Akuntabilitas : tanggung jawab
 Nasionalisme : Tidak diskriminatif
 Komitmen mutu : Efektif dan Berorientasi mutu
 Etika publik : Sopan
 Anti Korupsi: Disiplin
 Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;
 Mewujudkan misi organisasi yang ke-2 organisasi
yaitu : Mengembangkan sistem pembelajaran
aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam
kegiatan pembelajaran.
 Penguatan Nilai Organisasi;
Gemar membaca, tanggung jawab, dan jujur
Format penilaian
cukup sudah
membaca dengan
baik dan sudah
bernalar.
Hasil ringkasan
peserta didik
dibawa ke Kupang
89
Kegiatan 5 : Melakukan evaluasi terhadap ketercapaian peningkatan minat
baca peserta didik melalui kegiatan literasi
Penyelesaian Kegiatan Catatan Coach
Paraf
Coach
 Tahapan Kegiatan;
 Mengumpulkan bukti kegiatan untuk melakukan
perbandingan minat baca peserta didik sebelum
dan setelah literasi
 Adanya hasil perbandingan minat baca peserta
didik sebelum dan setelah literasi
 Menarik kesimpulan dari hasil kegiatan
 Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;
 Adanya bukti kegiatan
 Adanya hasil perbandingan
 Adanya hasil kesimpulan dari kegiatan literasi
 Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;
 Akuntabilitas : Tanggung jawab, Kejelasan
target
 Akuntabilitas : Tanggung jawab, jujur
 Komitmen mutu : Efektif, efisien
 Anti korupsi : Jujur
 Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;
 Mewujudkan misi ke-2 organisasi yaitu:
Mengembangkan sistem pembelajaran aktif,
kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan
pembelajaran.
 Penguatan Nilai Organisasi;
Jujur
Lakukan
perbandingan
minat baca
peserta didik
sebelum dan
sesudah literasi
90
Kegiatan 6 : Mengerjakan laporan kegiatan Aktualisasi
Penyelesaian Kegiatan Catatan Coach
Paraf
Coach
 Tahapan Kegiatan;
 Mengerjakan semua laporan Aktualisasi
 Menemui kepala sekolah untuk melaporkan
hasil pelaksanaan kegiatan
 Meminta tanda tangan
 Mengumpulkan bukti kegiatan untuk dibawa ke
Kupang
 Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;
 Adanya laporan aktualisasi yang telah
dikerjakan
 Adanyan surat keterangan selesai melaksanakan
kegiatan aktualisasi dan laporan akhir yang
ditandatangani dan disahkan oleh kepala sekolah
 Adanya bukti kegiatan untuk dibawa ke
Kupaang
 Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;
 Akuntabilitas: Tanggung jawab, legal,
transparan
 Nasionalisme, musyawarah
 Etika publik: Sopan, hormat menghormati
 Komitmen mutu: Efektif, efisien
 Anti Korupsi: Kerja sama
 Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;
 Mewujudkan misi organisasi yang ke 2 yaitu :
Mengembangkan sistem pembelajaran aktif,
kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan
pembelajaran, serta visi-misi ke-4 yaitu :
Menerapkan sikap sopan dan ramah sesuai
dengan nilai-nilai budaya daerah.
 Penguatan Nilai Organisasi;
Santun, kerjasama, bersahabat dan komunikati
Perhatikan
sistematika
laporan
91
4.3 Hambatan dan Solusi dalam Pelaksanaan Aktualisasi
Hambatan yang dialami selama masa aktualisasi adalah :
a. Tidak tersedia listrik dan printer di sekolah untuk menunjang kegiatan
b. Tidak tersedianya buku bacaan non pelajaran / buku fiksi di sekolah (cerita
dongeng/cerpen, dan komik)
c. Harus menyediakan bahan lokal berupa kayu yang kuat dan banyak untuk
pembuatan taman baca.
d. Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk pembuatan aksesoris pojok baca kurang
lengkap jika ingin dibelanjakan di kecamatan.
Adapun solusi untuk mengatasi masalah adalah :
a. Berkonsultasi dengan kepala sekolah terkait hal tersebut dan beliau
mengusulkan untuk menggunakan printernya.
b. Atas inisiatif sendiri, saya mendownload buku cerita dongeng dan komik
literasi dari internet untuk di print dan di jilid kemudian disiapkan di rak buku
agar menunjang kegiatan memotifasi peserta didik dalam membaca.
c. Berkonsultasi dengan teman guru terkait hal tersebut, dan hasilnya adalah
mengumumkan kepada peserta didik kelas IV, V, dan VI untuk dapat
membawanya dari rumah.
d. Atas inisiatif sendiri, ketika pulang dari Kupang saya langsung mendata alat
dan bahan untuk dibelanjakan di Soe sebelum ke tempat tugas.
92
4.4 Analisis Dampak Implementasi Sikap Perilaku Bela Negara, Nilai-nilai
Dasar PNS, Kedudukan dan Peran PNS dalam NKRI
Kegiatan 1 Menyampaikan rencana aktualisasi kepada kepala sekolah
Pada kegiatan 1 terdapat beberapa aktulisasi nilai dasar PNS maupun
kedudukan dan peran PNS dalam NKRI yaitu :
1. Koordinasi yang merupakan cerminan dari Whole of Goverment
2. Menghargai atasan yang merupakan cerminan dari nilai dasar Nasionalisme
dan Etika Publik
3. Tanggung jawab yang merupakan cerminan dari nilai dasar Akuntabilitas
Output dari kegiatan ini adalah terbangunnya kesepakatan/dukungan/restu dari
atasan terhadap pelaksanaan kegiatan aktualisasi. Hasilnya adalah kegiatan
aktualisasi dapat segera dilaksanakan sesuai dengan rancangan yang telah disusun.
Manfaatnya adalah tidak terjadi kemunduran jadwal/sesuai waktu yang dirancang.
Dampak apabila nilai dasar PNS serta Kedudukan dan peran PNS dalm NKRI
tidak dilaksanakan adalah, kegiatan tidak dapat berjalan dengan semestinya seperti
yang telah direncanakan, bahkan mungkin akan mendapat halangan/kendala
sehingga menyebabkan seluruh rangkaian kegiatan tidak dapat dilaksanakan. Bagi
saya pribadi sebagai seorang guru juga dapat berdampak anggapan bahwa saya
tidak memiliki tata krama/sopan santun, sehingga ke depannya akan menyulitkan
dalam membangun sebuah kerja sama tim yang baik di sekolah.
Literasi
Literasi
Literasi
Literasi
Literasi
Literasi
Literasi
Literasi
Literasi

More Related Content

What's hot

PPT INOVASI DAN REFORMASI PENDIDIKAN
PPT INOVASI DAN REFORMASI PENDIDIKANPPT INOVASI DAN REFORMASI PENDIDIKAN
PPT INOVASI DAN REFORMASI PENDIDIKANErsa Nabela
 
contoh kata pengantar
contoh kata pengantarcontoh kata pengantar
contoh kata pengantarAhya Alamsyah
 
Peristiwa proklamasi kemerdekaan dan maknanya bagi kehidupan bangsa
Peristiwa proklamasi kemerdekaan dan maknanya bagi kehidupan bangsaPeristiwa proklamasi kemerdekaan dan maknanya bagi kehidupan bangsa
Peristiwa proklamasi kemerdekaan dan maknanya bagi kehidupan bangsaWaidatin Azizah
 
PPT Sejarah - Perkembangan IPTEK dan dampak bagi manusia
PPT Sejarah - Perkembangan IPTEK dan dampak bagi manusiaPPT Sejarah - Perkembangan IPTEK dan dampak bagi manusia
PPT Sejarah - Perkembangan IPTEK dan dampak bagi manusiaErika N. D
 
Kronologi Kedatangan Bangsa Eropa Ke Indonesia
Kronologi Kedatangan Bangsa Eropa Ke Indonesia Kronologi Kedatangan Bangsa Eropa Ke Indonesia
Kronologi Kedatangan Bangsa Eropa Ke Indonesia Sweet Angel Weismann
 
Perkembangan sosial pada masa demokrasi liberal
Perkembangan sosial pada masa demokrasi liberalPerkembangan sosial pada masa demokrasi liberal
Perkembangan sosial pada masa demokrasi liberalMey Sari
 
Latar belakang pendudukan jepang di indonesia
Latar belakang pendudukan jepang di indonesiaLatar belakang pendudukan jepang di indonesia
Latar belakang pendudukan jepang di indonesiaMuhammadAmarRahman
 
Sandi morse
Sandi morseSandi morse
Sandi morseAgus Tri
 
1.1.a.7 demonstrasi kontekstual
1.1.a.7 demonstrasi kontekstual1.1.a.7 demonstrasi kontekstual
1.1.a.7 demonstrasi kontekstualrindakusmayanti
 
Tata upacara bendera 2
Tata upacara bendera 2Tata upacara bendera 2
Tata upacara bendera 2smpn4
 
Tirani Matahari Terbit
Tirani Matahari TerbitTirani Matahari Terbit
Tirani Matahari Terbitmunawwabinta
 
peristiwa andi aziz_sman 1 kejayan jl kabupaten sladi kejayan pasuruan
peristiwa andi aziz_sman 1 kejayan jl kabupaten sladi kejayan pasuruanperistiwa andi aziz_sman 1 kejayan jl kabupaten sladi kejayan pasuruan
peristiwa andi aziz_sman 1 kejayan jl kabupaten sladi kejayan pasuruannurulfitriyah98
 
Proposal evaluasi
Proposal evaluasiProposal evaluasi
Proposal evaluasiarjuang
 
Ppt ips bab 4 b kls 9 edit
Ppt ips bab 4 b kls 9 editPpt ips bab 4 b kls 9 edit
Ppt ips bab 4 b kls 9 editvanmook2
 
LKS ANCAMAN DISINTEGRASI BANGSA
LKS ANCAMAN DISINTEGRASI BANGSALKS ANCAMAN DISINTEGRASI BANGSA
LKS ANCAMAN DISINTEGRASI BANGSAKusmiati
 
Di Bawah Tirani Jepang.ppt
Di Bawah Tirani Jepang.pptDi Bawah Tirani Jepang.ppt
Di Bawah Tirani Jepang.pptssuserd1b683
 
Demokrasi Terpimpin
Demokrasi TerpimpinDemokrasi Terpimpin
Demokrasi Terpimpinmaulya rizal
 
Peta konsep motivasi
Peta konsep motivasiPeta konsep motivasi
Peta konsep motivasiDevia Titania
 

What's hot (20)

PPT INOVASI DAN REFORMASI PENDIDIKAN
PPT INOVASI DAN REFORMASI PENDIDIKANPPT INOVASI DAN REFORMASI PENDIDIKAN
PPT INOVASI DAN REFORMASI PENDIDIKAN
 
contoh kata pengantar
contoh kata pengantarcontoh kata pengantar
contoh kata pengantar
 
Peristiwa proklamasi kemerdekaan dan maknanya bagi kehidupan bangsa
Peristiwa proklamasi kemerdekaan dan maknanya bagi kehidupan bangsaPeristiwa proklamasi kemerdekaan dan maknanya bagi kehidupan bangsa
Peristiwa proklamasi kemerdekaan dan maknanya bagi kehidupan bangsa
 
PPT Sejarah - Perkembangan IPTEK dan dampak bagi manusia
PPT Sejarah - Perkembangan IPTEK dan dampak bagi manusiaPPT Sejarah - Perkembangan IPTEK dan dampak bagi manusia
PPT Sejarah - Perkembangan IPTEK dan dampak bagi manusia
 
Kronologi Kedatangan Bangsa Eropa Ke Indonesia
Kronologi Kedatangan Bangsa Eropa Ke Indonesia Kronologi Kedatangan Bangsa Eropa Ke Indonesia
Kronologi Kedatangan Bangsa Eropa Ke Indonesia
 
Perkembangan sosial pada masa demokrasi liberal
Perkembangan sosial pada masa demokrasi liberalPerkembangan sosial pada masa demokrasi liberal
Perkembangan sosial pada masa demokrasi liberal
 
Latar belakang pendudukan jepang di indonesia
Latar belakang pendudukan jepang di indonesiaLatar belakang pendudukan jepang di indonesia
Latar belakang pendudukan jepang di indonesia
 
Sandi morse
Sandi morseSandi morse
Sandi morse
 
Kode bel proses belajar mengajar
Kode bel proses belajar mengajarKode bel proses belajar mengajar
Kode bel proses belajar mengajar
 
1.1.a.7 demonstrasi kontekstual
1.1.a.7 demonstrasi kontekstual1.1.a.7 demonstrasi kontekstual
1.1.a.7 demonstrasi kontekstual
 
Tata upacara bendera 2
Tata upacara bendera 2Tata upacara bendera 2
Tata upacara bendera 2
 
Tirani Matahari Terbit
Tirani Matahari TerbitTirani Matahari Terbit
Tirani Matahari Terbit
 
peristiwa andi aziz_sman 1 kejayan jl kabupaten sladi kejayan pasuruan
peristiwa andi aziz_sman 1 kejayan jl kabupaten sladi kejayan pasuruanperistiwa andi aziz_sman 1 kejayan jl kabupaten sladi kejayan pasuruan
peristiwa andi aziz_sman 1 kejayan jl kabupaten sladi kejayan pasuruan
 
Proposal evaluasi
Proposal evaluasiProposal evaluasi
Proposal evaluasi
 
Ppt ips bab 4 b kls 9 edit
Ppt ips bab 4 b kls 9 editPpt ips bab 4 b kls 9 edit
Ppt ips bab 4 b kls 9 edit
 
LKS ANCAMAN DISINTEGRASI BANGSA
LKS ANCAMAN DISINTEGRASI BANGSALKS ANCAMAN DISINTEGRASI BANGSA
LKS ANCAMAN DISINTEGRASI BANGSA
 
Di Bawah Tirani Jepang.ppt
Di Bawah Tirani Jepang.pptDi Bawah Tirani Jepang.ppt
Di Bawah Tirani Jepang.ppt
 
Demokrasi Terpimpin
Demokrasi TerpimpinDemokrasi Terpimpin
Demokrasi Terpimpin
 
Peta konsep motivasi
Peta konsep motivasiPeta konsep motivasi
Peta konsep motivasi
 
MAKALAH DI TII
MAKALAH DI TIIMAKALAH DI TII
MAKALAH DI TII
 

Similar to Literasi

Laporan aktualisasi pendidikan penggunaan kartu domat untuk meningkatkan kete...
Laporan aktualisasi pendidikan penggunaan kartu domat untuk meningkatkan kete...Laporan aktualisasi pendidikan penggunaan kartu domat untuk meningkatkan kete...
Laporan aktualisasi pendidikan penggunaan kartu domat untuk meningkatkan kete...Abdul Kohar
 
Laporan Praktek Kerja Lapangan(PKL)
Laporan Praktek Kerja Lapangan(PKL)Laporan Praktek Kerja Lapangan(PKL)
Laporan Praktek Kerja Lapangan(PKL)Ruth Dian
 
Laporan aktualisasi rully kartika wijaya
Laporan aktualisasi rully kartika wijaya Laporan aktualisasi rully kartika wijaya
Laporan aktualisasi rully kartika wijaya rullykartikawijaya
 
Laporan aktualisasi cpns
Laporan aktualisasi cpnsLaporan aktualisasi cpns
Laporan aktualisasi cpnsputrirahmayuni
 
83cbb895307a059a8fe221a39355537d
83cbb895307a059a8fe221a39355537d83cbb895307a059a8fe221a39355537d
83cbb895307a059a8fe221a39355537dHasanulArif1
 
Laporan On the Job Learning Diklat Calon Kepala Sekolah
Laporan On the Job Learning Diklat Calon Kepala SekolahLaporan On the Job Learning Diklat Calon Kepala Sekolah
Laporan On the Job Learning Diklat Calon Kepala SekolahHasto Harjadi
 
Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...
Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...
Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...baambangPontoh
 
C. kata pengantar, daftar isi
C. kata pengantar, daftar isiC. kata pengantar, daftar isi
C. kata pengantar, daftar isiGhian Velina
 
C. kata pengantar, daftar isi
C. kata pengantar, daftar isiC. kata pengantar, daftar isi
C. kata pengantar, daftar isiGhian Velina
 
Kata pengantar dftr isi, lembar pengesahan hasi l kkn
Kata pengantar dftr isi, lembar pengesahan hasi l kknKata pengantar dftr isi, lembar pengesahan hasi l kkn
Kata pengantar dftr isi, lembar pengesahan hasi l kknNikmon Amal
 
Manajemen dan Pendokumentasian Asuhan Kebidanan Komunitas pada Keluarga Tn”T”...
Manajemen dan Pendokumentasian Asuhan Kebidanan Komunitas pada Keluarga Tn”T”...Manajemen dan Pendokumentasian Asuhan Kebidanan Komunitas pada Keluarga Tn”T”...
Manajemen dan Pendokumentasian Asuhan Kebidanan Komunitas pada Keluarga Tn”T”...Warnet Raha
 
Contoh laporan prakerin
Contoh laporan prakerinContoh laporan prakerin
Contoh laporan prakerinsoki leonardi
 
PENERAPAN PEMBELAJARAN BERBASIS KETERAMPILAN ABAD 21 PADA MATA PELAJARAN PEN...
PENERAPAN PEMBELAJARAN BERBASIS KETERAMPILAN ABAD 21  PADA MATA PELAJARAN PEN...PENERAPAN PEMBELAJARAN BERBASIS KETERAMPILAN ABAD 21  PADA MATA PELAJARAN PEN...
PENERAPAN PEMBELAJARAN BERBASIS KETERAMPILAN ABAD 21 PADA MATA PELAJARAN PEN...Feri Ento
 
Laporan KKN. Aisyatun Nadziroh
Laporan KKN. Aisyatun NadzirohLaporan KKN. Aisyatun Nadziroh
Laporan KKN. Aisyatun NadzirohAisyatunNadziroh1
 
LAPORAN HASIL AKTUALISASI.pdf
LAPORAN HASIL AKTUALISASI.pdfLAPORAN HASIL AKTUALISASI.pdf
LAPORAN HASIL AKTUALISASI.pdfSITTISARLIATI
 

Similar to Literasi (20)

Cover RANCANGAN AKTUALISASI NILAI-NILAI DASAR PROFESI PNS GURU SMP NEGERI SAT...
Cover RANCANGAN AKTUALISASI NILAI-NILAI DASAR PROFESI PNS GURU SMP NEGERI SAT...Cover RANCANGAN AKTUALISASI NILAI-NILAI DASAR PROFESI PNS GURU SMP NEGERI SAT...
Cover RANCANGAN AKTUALISASI NILAI-NILAI DASAR PROFESI PNS GURU SMP NEGERI SAT...
 
Laporan aktualisasi pendidikan penggunaan kartu domat untuk meningkatkan kete...
Laporan aktualisasi pendidikan penggunaan kartu domat untuk meningkatkan kete...Laporan aktualisasi pendidikan penggunaan kartu domat untuk meningkatkan kete...
Laporan aktualisasi pendidikan penggunaan kartu domat untuk meningkatkan kete...
 
Cover usaid
Cover usaidCover usaid
Cover usaid
 
Laporan Praktek Kerja Lapangan(PKL)
Laporan Praktek Kerja Lapangan(PKL)Laporan Praktek Kerja Lapangan(PKL)
Laporan Praktek Kerja Lapangan(PKL)
 
Laporan pkb
Laporan pkbLaporan pkb
Laporan pkb
 
Laporan aktualisasi rully kartika wijaya
Laporan aktualisasi rully kartika wijaya Laporan aktualisasi rully kartika wijaya
Laporan aktualisasi rully kartika wijaya
 
Laporan aktualisasi cpns
Laporan aktualisasi cpnsLaporan aktualisasi cpns
Laporan aktualisasi cpns
 
83cbb895307a059a8fe221a39355537d
83cbb895307a059a8fe221a39355537d83cbb895307a059a8fe221a39355537d
83cbb895307a059a8fe221a39355537d
 
Cover laporan aktualisasi ok
Cover laporan aktualisasi okCover laporan aktualisasi ok
Cover laporan aktualisasi ok
 
02 lampiran-depan
02 lampiran-depan02 lampiran-depan
02 lampiran-depan
 
Laporan On the Job Learning Diklat Calon Kepala Sekolah
Laporan On the Job Learning Diklat Calon Kepala SekolahLaporan On the Job Learning Diklat Calon Kepala Sekolah
Laporan On the Job Learning Diklat Calon Kepala Sekolah
 
Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...
Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...
Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...
 
C. kata pengantar, daftar isi
C. kata pengantar, daftar isiC. kata pengantar, daftar isi
C. kata pengantar, daftar isi
 
C. kata pengantar, daftar isi
C. kata pengantar, daftar isiC. kata pengantar, daftar isi
C. kata pengantar, daftar isi
 
Kata pengantar dftr isi, lembar pengesahan hasi l kkn
Kata pengantar dftr isi, lembar pengesahan hasi l kknKata pengantar dftr isi, lembar pengesahan hasi l kkn
Kata pengantar dftr isi, lembar pengesahan hasi l kkn
 
Manajemen dan Pendokumentasian Asuhan Kebidanan Komunitas pada Keluarga Tn”T”...
Manajemen dan Pendokumentasian Asuhan Kebidanan Komunitas pada Keluarga Tn”T”...Manajemen dan Pendokumentasian Asuhan Kebidanan Komunitas pada Keluarga Tn”T”...
Manajemen dan Pendokumentasian Asuhan Kebidanan Komunitas pada Keluarga Tn”T”...
 
Contoh laporan prakerin
Contoh laporan prakerinContoh laporan prakerin
Contoh laporan prakerin
 
PENERAPAN PEMBELAJARAN BERBASIS KETERAMPILAN ABAD 21 PADA MATA PELAJARAN PEN...
PENERAPAN PEMBELAJARAN BERBASIS KETERAMPILAN ABAD 21  PADA MATA PELAJARAN PEN...PENERAPAN PEMBELAJARAN BERBASIS KETERAMPILAN ABAD 21  PADA MATA PELAJARAN PEN...
PENERAPAN PEMBELAJARAN BERBASIS KETERAMPILAN ABAD 21 PADA MATA PELAJARAN PEN...
 
Laporan KKN. Aisyatun Nadziroh
Laporan KKN. Aisyatun NadzirohLaporan KKN. Aisyatun Nadziroh
Laporan KKN. Aisyatun Nadziroh
 
LAPORAN HASIL AKTUALISASI.pdf
LAPORAN HASIL AKTUALISASI.pdfLAPORAN HASIL AKTUALISASI.pdf
LAPORAN HASIL AKTUALISASI.pdf
 

Recently uploaded

ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptArkhaRega1
 
421783639-ppt-overdosis-dan-keracunan-pptx.pptx
421783639-ppt-overdosis-dan-keracunan-pptx.pptx421783639-ppt-overdosis-dan-keracunan-pptx.pptx
421783639-ppt-overdosis-dan-keracunan-pptx.pptxGiftaJewela
 
KONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptx
KONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptxKONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptx
KONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptxawaldarmawan3
 
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdfTUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdfElaAditya
 
soal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptx
soal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptxsoal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptx
soal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptxazhari524
 
AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptx
AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptxAKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptx
AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptxWirionSembiring2
 
Laporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMM
Laporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMMLaporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMM
Laporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMMmulyadia43
 
Paparan Refleksi Lokakarya program sekolah penggerak.pptx
Paparan Refleksi Lokakarya program sekolah penggerak.pptxPaparan Refleksi Lokakarya program sekolah penggerak.pptx
Paparan Refleksi Lokakarya program sekolah penggerak.pptxIgitNuryana13
 
HARMONI DALAM EKOSISTEM KELAS V SEKOLAH DASAR.pdf
HARMONI DALAM EKOSISTEM KELAS V SEKOLAH DASAR.pdfHARMONI DALAM EKOSISTEM KELAS V SEKOLAH DASAR.pdf
HARMONI DALAM EKOSISTEM KELAS V SEKOLAH DASAR.pdfkustiyantidew94
 
tugas 1 anak berkebutihan khusus pelajaran semester 6 jawaban tuton 1.docx
tugas 1 anak berkebutihan khusus pelajaran semester 6 jawaban tuton 1.docxtugas 1 anak berkebutihan khusus pelajaran semester 6 jawaban tuton 1.docx
tugas 1 anak berkebutihan khusus pelajaran semester 6 jawaban tuton 1.docxmawan5982
 
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdf
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdfModul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdf
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdfSitiJulaeha820399
 
Aksi nyata disiplin positif Hj. Hasnani (1).pdf
Aksi nyata disiplin positif Hj. Hasnani (1).pdfAksi nyata disiplin positif Hj. Hasnani (1).pdf
Aksi nyata disiplin positif Hj. Hasnani (1).pdfDimanWr1
 
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKAMODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKAAndiCoc
 
MATERI EKOSISTEM UNTUK SEKOLAH MENENGAH ATAS
MATERI EKOSISTEM UNTUK SEKOLAH MENENGAH ATASMATERI EKOSISTEM UNTUK SEKOLAH MENENGAH ATAS
MATERI EKOSISTEM UNTUK SEKOLAH MENENGAH ATASKurniawan Dirham
 
Lembar Catatan Percakapan Pasca observasidocx
Lembar Catatan Percakapan Pasca observasidocxLembar Catatan Percakapan Pasca observasidocx
Lembar Catatan Percakapan Pasca observasidocxbkandrisaputra
 
PPT Integrasi Islam & Ilmu Pengetahuan.pptx
PPT Integrasi Islam & Ilmu Pengetahuan.pptxPPT Integrasi Islam & Ilmu Pengetahuan.pptx
PPT Integrasi Islam & Ilmu Pengetahuan.pptxnerow98
 
Kesebangunan Segitiga matematika kelas 7 kurikulum merdeka.pptx
Kesebangunan Segitiga matematika kelas 7 kurikulum merdeka.pptxKesebangunan Segitiga matematika kelas 7 kurikulum merdeka.pptx
Kesebangunan Segitiga matematika kelas 7 kurikulum merdeka.pptxDwiYuniarti14
 
Materi Pertemuan Materi Pertemuan 7.pptx
Materi Pertemuan Materi Pertemuan 7.pptxMateri Pertemuan Materi Pertemuan 7.pptx
Materi Pertemuan Materi Pertemuan 7.pptxRezaWahyuni6
 
Contoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdf
Contoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdfContoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdf
Contoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdfCandraMegawati
 
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdfKelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdfCloverash1
 

Recently uploaded (20)

ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
 
421783639-ppt-overdosis-dan-keracunan-pptx.pptx
421783639-ppt-overdosis-dan-keracunan-pptx.pptx421783639-ppt-overdosis-dan-keracunan-pptx.pptx
421783639-ppt-overdosis-dan-keracunan-pptx.pptx
 
KONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptx
KONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptxKONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptx
KONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptx
 
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdfTUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
 
soal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptx
soal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptxsoal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptx
soal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptx
 
AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptx
AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptxAKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptx
AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptx
 
Laporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMM
Laporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMMLaporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMM
Laporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMM
 
Paparan Refleksi Lokakarya program sekolah penggerak.pptx
Paparan Refleksi Lokakarya program sekolah penggerak.pptxPaparan Refleksi Lokakarya program sekolah penggerak.pptx
Paparan Refleksi Lokakarya program sekolah penggerak.pptx
 
HARMONI DALAM EKOSISTEM KELAS V SEKOLAH DASAR.pdf
HARMONI DALAM EKOSISTEM KELAS V SEKOLAH DASAR.pdfHARMONI DALAM EKOSISTEM KELAS V SEKOLAH DASAR.pdf
HARMONI DALAM EKOSISTEM KELAS V SEKOLAH DASAR.pdf
 
tugas 1 anak berkebutihan khusus pelajaran semester 6 jawaban tuton 1.docx
tugas 1 anak berkebutihan khusus pelajaran semester 6 jawaban tuton 1.docxtugas 1 anak berkebutihan khusus pelajaran semester 6 jawaban tuton 1.docx
tugas 1 anak berkebutihan khusus pelajaran semester 6 jawaban tuton 1.docx
 
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdf
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdfModul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdf
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdf
 
Aksi nyata disiplin positif Hj. Hasnani (1).pdf
Aksi nyata disiplin positif Hj. Hasnani (1).pdfAksi nyata disiplin positif Hj. Hasnani (1).pdf
Aksi nyata disiplin positif Hj. Hasnani (1).pdf
 
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKAMODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
 
MATERI EKOSISTEM UNTUK SEKOLAH MENENGAH ATAS
MATERI EKOSISTEM UNTUK SEKOLAH MENENGAH ATASMATERI EKOSISTEM UNTUK SEKOLAH MENENGAH ATAS
MATERI EKOSISTEM UNTUK SEKOLAH MENENGAH ATAS
 
Lembar Catatan Percakapan Pasca observasidocx
Lembar Catatan Percakapan Pasca observasidocxLembar Catatan Percakapan Pasca observasidocx
Lembar Catatan Percakapan Pasca observasidocx
 
PPT Integrasi Islam & Ilmu Pengetahuan.pptx
PPT Integrasi Islam & Ilmu Pengetahuan.pptxPPT Integrasi Islam & Ilmu Pengetahuan.pptx
PPT Integrasi Islam & Ilmu Pengetahuan.pptx
 
Kesebangunan Segitiga matematika kelas 7 kurikulum merdeka.pptx
Kesebangunan Segitiga matematika kelas 7 kurikulum merdeka.pptxKesebangunan Segitiga matematika kelas 7 kurikulum merdeka.pptx
Kesebangunan Segitiga matematika kelas 7 kurikulum merdeka.pptx
 
Materi Pertemuan Materi Pertemuan 7.pptx
Materi Pertemuan Materi Pertemuan 7.pptxMateri Pertemuan Materi Pertemuan 7.pptx
Materi Pertemuan Materi Pertemuan 7.pptx
 
Contoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdf
Contoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdfContoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdf
Contoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdf
 
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdfKelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
 

Literasi

  • 1. LAPORAN AKTUALISASI “PENINGKATAN MINAT BACA PESERTA DIDIK KELAS VI MELALUI GERAKAN LITERASI PADA SD INPRES OESENA KECAMATAN KIE KABUPATEN TIMOR TENGAH SELATAN” Diajukan Sebagai Syarat Untuk Menyelesaikan Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil Golongan III Disusun Oleh : Nama : Deris Traju Wingky Benu, S.Pd NIP : 19911217 201902 1 005 Angkatan : LXXII Nomor Daftar Hadir : 8 PELATIHAN DASAR CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL ANGKATAN LXXII LINGKUP PEMERINTAH TIMOR TENGAH SELATAN, ROTE NDAO, SUMBA BARAT DAYA, KOTA KUPANG BADAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH PROVINSI NUSA TENGGARA TIMUR DESEMBER 2019
  • 2. 2 LEMBAR PENGESAHAN Laporan Aktualisasi ini diajukan oleh : Nama : Deris Traju Wingky Benu, S.Pd NIP : 19911217 201902 1 005 Profesi : Guru Kelas Ahli Pertama Unit kerja : SD Inpres Oesena Telah berhasil diseminarkan dan diterima sebagai bagian persyaratan menyelesaikan Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil Golongan III. Kupang, ... Desember 2019 1. Penguji Flafianus Dua, S.Fil, MM NIP. 197311120 200012 1 002 2. Mentor Hendrik Liunesi, A.Ma NIP. 19600101 198311 1 004 .............................. 3. Coach Yohanes Ali, SH. MM NIP. 19680623 199903 1 004 .............................. Mengetahiu Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Provinsi Nusa Tenggar Timur Dr. Keron A. Petrus, SE, MA NIP. 19620716 198601 1 002
  • 3. 3 LEMBAR PERSETUJUAN Yang bertanda tangan dibawah ini : Nama : Hendrik Liunesi, A.Ma. NIP : 19600101 198311 1 004 Pangkat dan golongan : Pembina, IV/a Jabatan : Kepala Sekolah Dan yang menyatakan bahwa, (peserta diklat/mentee) Nama : Deris Traju Wingky Benu, S.Pd. NIP : 19911217 Pangkat dan golongan : Penata Muda, III/a Jabatan : Guru Kelas Ahli Pertama Telah menyetujui “laporan aktualisasi (Habituasi)” sebagai berikut No Judul Laporan aktualisasi Kegiatan 1 Peningkatan Minat Baca Peserta Didik Kelas VI Melalui Gerakan Literasi Pada SD Inpres Oesena Kecamatan Kie Kabupaten Timor Tengah Selatan 1. Menyampaikan rencana aktualisasi kepada Kepala Sekolah 2. Menyiapkan sarana prasarana literasi (pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding). 3. Sosialisasi pemahaman literasi kepada peserta didik kelas VI 4. Melaksanakan kegiatan literasi 5. Melakukan evaluasi terhadap ketercapaian peningkatan minat baca peserta didik melalui kegiatan literasi 6. Mengerjakan laporan kegiatan Aktualisasi Demikian surat pernyataan ini dibuat untuk dimaklumi. Oesena, 19 November 2019 Kepala SD Inpres Oesena, HENDRIK LIUNESI, A.Ma NIP : 19600101 198311 1 004
  • 4. 4 KATA PENGANTAR Puji dan syukur penulis panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas lindungan dan pertolongan-Nya, sehingga Aktualisasi ini dapat diselesaikan dengan baik. Banyak pihak yang telah membantu kesusksesan pelaksanaan aktualisasi ini, atas dukungan moral dan materi yang diberikan dalam menyusun makalah ini maka penulis mengucapkan terima kasih kepada: 1. Ayah, Ibu dan Keluarga Yang selalu Mendoakan Dan Memberikan dukungan kepada Penulis Dalam Menyelesaikan Laporan. 2. Bapak Hendrik Liunesi, A.Ma, selaku Kepala SD Inpres Oesena dan Mentor yang telah mengijinkan penulis untuk melakukan Habituasi dilingkungan SD Inpres Oesena serta memberikan bimbingan, masukan, dan saran kepada penulis. 3. Bapak Yohanes Ali, SH. MM , selaku Pembimbing yang memberikan dorongan masukan dan saran kepada penulis. 4. Bapak/Ibu Staf Pegawai SD Inpres Oesena yang juga turut memebentu dalam proses Habituasi dan dalam pembuatan laporan aktualisasi ini. 5. Peserta Didik Kelas VI SD Inpres Oesena yang juga turut memebentu dalam proses Habituasi. 6. Teman – teman yang memberikan banyak motifasi, dorongan, dukungan kepada penulis dalam menyelasaikan laporan ini. Penulis menyadari bahwa makalah ini belum sempurna. Oleh karena itu, saran dan kritik yang membengun dari teman – teman sangat dibutuhkan untuk penyempurnaan makalah ini. Penulis
  • 5. 5 DAFTAR ISI HALAMAN JUDUL........................................................................................... i LEMBAR PENGESAHAN................................................................................ ii LEMBAR PERSETUJUAN............................................................................... iii KATA PENGANTAR......................................................................................... iv DAFTAR ISI....................................................................................................... v DAFTAR TABEL............................................................................................... vi DAFTAR GAMBAR.......................................................................................... vii DAFTAR LAMPIRAN........................................................................................ viii I. PENDAHULUAN................................................................................................ 1 1.1 Latar Belakang....................................................................................................... 1 1.2 Rumusan Masalah.................................................................................................. 3 1.3 Tujuan dan Manfaat Aktualisasi............................................................................ 3 1.4 Ruang Lingkup Aktualisasi................................................................................... 5 1.5 Nilai-Nilai Dasar Profesi PNS............................................................................... 6 1.6. Kedudukan dan Peran PNS dalam NKRI ............................................................. 14 II. DESKRIPSI ORGANISASI 2.1 Visi, Misi dan Nilai Organisasi.............................................................................. 17 2.2 Struktur Organisasi................................................................................................ 19 2.3 Gambaran Unit Kerja ............................................................................................ 20 III. RANCANGAN AKTUALISASI.............................................................................. 22 3.1 Deskripsi Uraian Kegiatan Rancangan Aktualisasi (Form 1) ................................. 22 IV. HASIL AKTUALISASI....................................................................................... 26 4.1 Pelaksanaan Kegiatan Aktualisasi ......................................................................... 26 4.2 Deskripsi Kegiatan Aktualisasi.............................................................................. 30 4.3 Jadwal Pelaksanaan Aktualisasi (Form 3) ............................................................. 68 4.4 Pengendalian Mentor dan Coach di Tempat Aktualisasi (Form 4) ...................... 69 4.5 Hambatan dan Solusi Pelaksanaan Aktualisasi .................................................... 81 4.6 Analisis Dampak Impementasi Sikap Perilaku Bela Negara, Nilai-Nilai Dasar PNS (ANEKA), dan Kedudukan dan Peran PNS Dalam NKRI.................................................................................................................. 82
  • 6. 6 V. PENUTUP................................................................................................. 88 5.1 Kesimpulan................................................................................................ 88 4.2 Saran .......................................................................................................... 89 DAFTAR PUSTAKA............................................................................................ 90 LAMPIRAN
  • 7. 7 DAFTAR TABEL Tabel 1. Analisis APKL............................................................................................ 3 Tabel 2. Bagan Struktur Organisasi Sekolah ........................................................... 19 Tabel 3. Rencana kegiatan....................................................................................... 22 Tabel 4. Pelaksana Kegiatan Aktualisasi ................................................................. 26 Tabel 5. Jadwal Pelaksanaan Aktualisasi ................................................................. 68 Tabel 6. Pengendalian Aktualisasi Oleh Mentor ....................................................... 68 Tabel 6. Pengendalian Aktualisasi Oleh Coach ......................................................... 75 Tabel 2.2. Bagan Struktur Organisasi Sekolah ........................................................... 19 Tabel 3.1. Rencana kegiatan....................................................................................... 22
  • 8. 8 DAFTAR GAMBAR Gambar 1. Gambaran umum SD Inpres Oesena ..................................................... 20 Gambar 2. Kegiatan guru saat melapor diri ............................................................ 30 Gambar 3. Menyampaikan hasil kegiatan .............................................................. 30 Gambar 4. Surat persetujuan yang telah disahkan kepala sekolah ......................... 31 Gambar 5. Surat dukungan yang telah disahkan kepala sekolah ............................. 32 Gambar 6. Daftar kebutuhan alat dan bahan untuk pembuatan sarana literasi ........ 34 Gambar 7. Mengkonsultasikan alat dan bahan bersama rekan guru ........................ 35 Gambar 8. Alat dan bahan pengerjaan rak buku ...................................................... 35 Gambar 9. Alat dan bahan pembuatan pojok baca, kartu mading, kartu pohon literasi ....................................................................................................... 35 Gambar 10. Alat dan bahan pengerjaan pohon literasi .......................................... 35 Gambar 11. Keadaan ruangan sebelum pekerjaan pojok baca ................................. 36 Gambar 12. Keadaan ruangan setelah pekerjaan pojok baca ................................... 36 Gambar 13. Pengerjaan pohon literasi ..................................................................... 37 Gambar 14. Terbentuknya pohon literasi ................................................................. 37 Gambar 15. Pengerjaan Majalah dinding ................................................................. 38 Gambar 16. Terbentuknya Majalah dinding ............................................................. 38 Gambar 18. Pengerjaan taman baca ......................................................................... 39 Gambar 19. Terbentuknya taman baca ..................................................................... 39 Gambar 20. Lembar penilaian terhadap sarana prasarana ........................................ 40 Gambar 21. Materi sosialisasi halaman 1 ................................................................ 42 Gambar 22. Materi sosialisasi halaman 2 ................................................................ 43 Gambar 23. Materi sosialisasi halaman 3 ................................................................ 44 Gambar 24. Aturan literasi yang telah ditandatangani dan disahkan ....................... 45 Gambar 25. Pengumuman yang telah ditandatangani dan disahkan kepala sekolah 46 Gambar 26. Daftar hadir sosialisasi ........................................................................ 47 Gambar 27. Kegiatan sosialisasi ............................................................................. 48 Gambar 28. Kegiatan sosialisasi ............................................................................. 49 Gambar 29. Notulen sosialisasi ............................................................................. 50 Gambar 30. Peserta didik mengambil buku pada rak buku .................................. 51
  • 9. 9 Gambar 30. Peserta didik mengisi data pada buku kunjungan baca dan kartu warna-warni untuk di gantung di pohon literasi.................................. 52 Gambar 31. Kegiatan siswa membaca buku ......................................................... 53 Gambar 32. Kegiatan siswa membaca buku ......................................................... 53 Gambar 33. Peserta didik membacakan kembali hasil bacaannya di depan kelas .. 54 Gambar 34. Buku kunjungan baca .......................................................................... 57 Gambar 35. Hasil minat baca peserta didik sebelum literasi ................................. 58 Gambar 36. Hasil minat baca peserta didik setelah literasi ................................... 59 Gambar 37. Hasil rekapan minat peserta didik setelah kegiatan literasi ................. 60 Gambar 38. Menemui kepala sekolah untuk menyampaikan hasil ........................ 61 Gambar 39. Gambar pengerjaan laporan ................................................................ 63 Gambar 40. Guru menyampaikan hasil aktualisasi kepada kepala sekolah............. 64 Gambar 41. Meminta tanda tangan dan pengesahan .............................................. 65 Gambar 42. Bukti yang akan di bawa ke Kupang ................................................. 66
  • 10. 10 DAFTAR LAMPIRAN Lampiran 1. Surat persetujuan Lampiran 2. Surat dukungan aktualisasi Lampiran 3. Materi sosialisasi Lampiran 4. Aturan literasi Lampiran 5. Surat undangan sosialisasi kepada peserta didik kelas VI Lampiran 6. Daftar hadir sosialisasi Lampiran 7. Notulen hasil sosialisasi Lampiran 8. Dafrtar kebutuhan alat dan bahan Lampiran 9. Hasil penilaian kepala sekolah terhadap sarana dan prasarana Lampiran 10. Buku kunjungan baca Lampiran 11. Hasil penilaian minat siswa sebelum literasi Lampiran 12. Hasil penilaian minat siswa setelah literasi Lampiran 13. Rekapan hasil penilaian minat siswa sebelum dan setelah literasi
  • 11. 11 BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Dalam rangka pelaksanaan cita-cita bangsa dan mewujudkan tujuan negara sebagai mana tercantum dalam pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 perlunya dibangun karakter Aparatur Sipil Negara yang memiliki integritas, profesionalisme, netral dan bebas dari intervensi politik, bersih dari praktek korupsi, kolusi dan nepotisme (KKN), serta mampu menyelenggarakan pelayanan publik bagi masyarakat dan mampu menjalankan peran sebagai unsur perekat persatuan dan kesatuan bangsa yang tertuang dalam UU Ke 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara. Guru sebagai Pegawai Negeri Sipil yang merupakan bagian dari ASN harus mampu berperan sebagai pelayan publik (peserta didik). Tugas ASN sebagai pelayan publik meliputi beberapa bidang termasuk di dalamnya adalah bidang pendidikan. Guru sebagai salah satu profesi PNS harus dilandasi oleh nilai-nilai dasar akuntabilitas, nasionalisme, etika publik, komitmen mutu dan anti korupsi untuk mengaktualisasikan tugas pokok dan fungsinya sesuai yang tercantum dalam Undang-Undang No. 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negeri (ASN). Dalam kegiatan menumbuhkan minat baca khususnya di sekolah guru memiliki peran yang sangat penting. Sebagai Agent of change tugas dan tanggungjawab guru yaitu mengarahkan atau membentuk prilaku dan akhlak peserta didik agar menjadi lebih baik. Dalam konteks kegiatan literasi, guru sebagai fasilitator sekaligus menjadi subjek dan memiliki fungsi-fungsi yang sangat penting dalam proses pembelajaran. Pertama, guru sebagai designer of instruction atau perancang pengajaran karena memiliki kemampuan untuk merencanakan (merancang) kegiatan belajar mengajar secara efektif dan efisien. Oleh karena itu, guru harus memahami tahap perkembangan literasi peserta didik. Memilih strategi pembiasaan dan pembelajaran literasi yang tepat sesuai kebutuhan perkembangan mereka. Kedua, guru sebagai manajer of instruction (pengelola pengajaran), memiliki kemampuan mengelola seluruh proses kegiatan belajar mengajar dengan menciptakan kondisi-kondisi belajar yang menarik sehingga setiap peserta didik dapat belajar dengan tenang dan nyaman. Ketiga, guru dengan fungsinya sebagai evaluator of student learning, mampu melakukan evaluasi yang bervariasi sehingga peserta didik tidak merasa bosan dan tertekan.
  • 12. 12 Budaya literasi di Indonesia menjadi persoalan yang sangat menarik untuk diperbincangkan khususnya dikalangan peserta didik. Buku pelajaran tak lagi menjadi teman setia peserta didik saat ini. Budaya membaca, menulis dan berdiskusi tak lagi menjadi ciri khas pelajar yang konon disebut sebagai generasi penerus bangsa. Padahal ada pepatah yang mengungkapkan bahwa buku adalah adalah jendela dunia. Oleh sebab itu, perlu dibudayakan membaca dalam lingkungan masyarakat khususnya di lingkungan sekolah. Budaya membaca di sekolah perlu dikembangkan agar peserta didik dapat membiasakan diri untuk membaca. Oleh karena itu, dalam membangun budaya literasi guru harus memberikan motivasi dan kesadaran pentingnya literasi dengan melakukan pengawasan dan penanaman kebiasaan membaca kepada peserta didik. Dan yang paling penting dalam membangun budaya literasi adalah perlu adanya kesadaran diri sendiri dengan membiasakan kegiatan membaca. Namun pada kenyataannya selama masa orientasi di sekolah mengamati bahwa minat baca di kalangan peserta didik khususnya pada Peserta Didik Kelas VI SD Inpres Oesena Kecamatan Kie Kabupaten Timor Tengah Selatan saat ini sangatlah rendah. Sehingga, menyebabkan kurangnya pengetahuan umum maupun sosial. Faktor yang menyebabkan masalah tersebut yaitu: kurangnya sarana dan prasaranan untuk menunjang kegiatan membaca, rendahnya pemahaman peserta didik tentang pentingnya kegiatan membaca, kurangnya motivasi dari guru kepada peserta didik untuk membaca. Oleh karena itu, perlu diciptakannya strategi khusus untuk meningkatkan minat baca pada peserta didik. Salah satunya, dengan melakukan kegiatan literasi. Berdasarkan uraian yang dijelaskan di atas, maka sebagai guru yang merupakan salah satu unsur ASN dianggap perlu untuk melakukan upaya aktualisasi dalam rangka meningkatkan minat baca peserta didik khususnya pada Peserta Didik Kelas VI SD Inpres Oesena Kecamatan Kie Kabupaten Timor Tengah Selatan. Oleh karena itu, penulis merumuskan permasalahan “Rendahnya Minat Baca Peserta Didik Kelas VI SD Inpres Oesena Kecamatan Kie Kabupaten Timor Tengah Selatan”. Selanjutnya untuk mengatasi permasalahan tersebut maka penulis mengambil judul rancangan aktualisasi “Meningkatkan Minat Baca Peserta Didik SD Kelas VI Melalui Gerakan Literasi Pada SD Inpres Oesena Kecamatan Kie Kabupaten Timor Tengah Selatan”.
  • 13. 13 Diharapkan guru sebagai aparatur sipil negara melalui proses aktualisasi dan habituasi selama 30 hari mampu menanamkan nilai-nilai dasar profesi sehingga terbentuk seorang guru yang profesional, nilai-nilai dasar tersebut dikenal dengan akronim “ANEKA”, yaitu: 1 Akuntabilitas 2 Nasionalisme 3 Etika Publik 4 Komitmen Mutu 5 Anti Korupsi. 1.2 Rumusan Masalah Berdasarkan analisis penentuan isu menggunakan analisis APKL terlampir, maka rumusan masalah dalam aktualisasi adalah: “Rendahnya minat baca peserta didik kelas VI SD Inpres Oesena Kecamatan Kie Kabupaten Timor Tengah Selatan”. No. Isu Aktual A P K L Total Skor Peringkat 1. Kurangnya sarana dan prasarana penunjang pembelajaran di kelas VI SD Inpres Oesena Kecamatan Kie Kabupaten Timor Tengah Selatan. 5 4 4 3 16 IV 2. Kurangnya sarana dalam mengembangkan minat dan bakat peserta didik kelas VI SD Inpres Oesena Kecamatan Kie Kabupaten Timor Tengah Selatan. 5 4 5 4 18 III 3. Rendahnya minat baca peserta didik kelas VI SD Inpres Oesena Kecamatan Kie Kabupaten Timor Tengah Selatan. 5 5 5 5 20 I 4. Rendahnya kemampuan berbahasa Indonesia peserta didik Kelas VI SD Inpres Oesena Kecamatan Kie Kabupaten Timor Tengah Selatan. 4 5 4 5 18 V Tabel 1.2 Analisis APKL
  • 14. 14 1.3 Tujuan dan Manfaat Aktualisasi Tujuan dari aktualisasi nilai-nilai dasar PNS adalah : a. Meningkatkan profesionalitas guru dalam meningkatkan minat baca peserta didik kelas VI SD Inpres Oesena Kecamatan Kie Kabupaten Timor Tengah Selatan b. Mengaplikasikan Nilai-nilai ANEKA (Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu, dan Anti Korupsi) dan Kedudukan Serta Peran (Dukran) Langsung Calon Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam Menjalankan Tugas dan Kewajiban sebagai Seorang Calon ASN.
  • 15. 15 Manfaat Aktualisasi: a. Bagi Penulis Mengaktualisasikan atau Mengaplikasikan Nilai-nilai ANEKA (Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu, dan Anti Korupsi) dan Kedudukan Serta Peran Langsung Calon Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam Menjalankan Tugas dan Kewajiban sebagai Seorang Calon ASN. b. Bagi Instansi Mendorong perkembangan instansi khususnya dalam mewujudkan visi-misi organisasi c. Bagi peserta didik Meningkatkan minat baca peserta didik, serta melatih pengetahuan dan pemahaman peserta didik dalam mengambil kesimpulan, menumbuhkan dan mengembangkan budi pekerti dalam diri peserta didik, dan meningkatkan kualitas penggunaan waktu peserta didik sehingga lebih bermanfaat. 1.4 Ruang Lingkup Aktualisasi Aktualisasi yang dilaksanakan adalah peningkatan minat baca peserta didik kelas VI melalui gerakan literasi pada SD Inpres Oesena Kecamatan Kie Kabupaten Timor Tengah Selatan. Ruang Lingkup kegiatan aktualisasi sebagai berikut : a. Menyampaikan rencana aktualisasi kepada Kepala Sekolah b. Menyiapkan sarana prasarana literasi (pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding). c. Sosialisasi pemahaman literasi kepada peserta didik kelas VI d. Melaksanakan kegiatan literasi e. Melakukan evaluasi terhadap ketercapaian peningkatan minat baca peserta didik melalui kegiatan literasi f. Mengerjakan laporan kegiatan aktualisasi
  • 16. 16 1.5 Nilai-Nilai Dasar Profesi PNS A. Akuntabilitas Akuntabilitas merujuk pada kewajiban setiap individu, kelompok atau institusi untuk memenuhi tanggung jawab yang menjadi amanahnya.Amanah seorang PNS adalah menjamin terwujudnya nilai-nilai publik. Nilai-nilai publik tersebut antara lain adalah: a. Mampu mengambil pilihan yang tepat dan benar ketika terjadi konflik kepentingan, antara kepentingan publik dengan kepentingan sektor, kelompok, dan pribadi; b. Memiliki pemahaman dan kesadaran untuk menghindari dan mencegah keterlibatan PNS dalam politik praktis; c. Memperlakukan warga negara secara sama dan adil dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan publik; d. Menunjukan sikap dan perilaku yang konsisten dan dapat diandalkan sebagai penyelenggara pemerintahan. Akuntabilitas publik memiliki tiga fungsi utama, yaitu untuk menyediakan kontrol demokratis (peran demokratis); untuk mencegah korupsi dan penyalahgunaan kekuasaan (peran konstitusional); dan untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas (peran belajar). Akuntabilitas publik terdiri dari dua macam, yaitu: akuntabilitas vertikal (pertanggungjawaban kepada otoritas yang lebih tinggi) dan akuntabilitas horisontal (pertanggungjawaban pada masyarakat luas). Untuk memenuhi terwujudnya organisasi sektor publik yang akuntabel, maka mekanisme akuntabilitas harus mengandung dimensi akuntabilitas kejujuran dan hukum, akuntabilitas proses, akuntabilitas program, dan akuntabilitas kebijakan. Berdasarkan aspek-aspek tersebut seorang PNS harus memiliki sikap tanggung jawab dalam menjalankan setiap tugasnya. Bovens menyatakan bahwa akuntabilitas publik memiliki tiga fungsi utama yaitu: a. Untuk menyediakan kontrol demokratis (peran demokratis); b. Untuk mencegah korupsi dan penyalahgunaan kekuasaan (peran konstitusional); c. Untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas (peran belajar).
  • 17. 17 Selain itu, akuntabilitas memiliki tingkatan hierarkis. Tingkatan akuntabilitas terdiri dari 5 (lima) tingkatan sebagai berikut: a. Akuntabilitas personal b. Akuntabilitas individu c. Akuntabilitas kelompok d. Akuntabilitas organisasi e. Akuntabilitas stakeholder Dalam menciptakan lingkungan kerja yang akuntabel, ada beberapa indikator dari nilai-nilai dasar akuntabilitas yang harus diperhatikan, yaitu: a. Tanggung Jawab: adalah kesadaran manusia akan tingkah laku atau perbuatannya yang di sengaja maupun yang tidak disengaja tanggung jawab juga berarti berbuat sebagai perwujudan kesadaran akan kewajiban. b. Jujur: sikap untuk menyatakan sesuai sesuai dengan yang terjadi c. Kejelasan: Pelaksanaan wewenang dan tanggungjawab harus memiliki gambaran yang jelas tentang apa yang menjadi tujuan dan hasil yang diharapkan. d. Netral: Tidak memihak pada salah satu pihak serta tercipta keseimbangan antara akuntabilitas dan kewenangan, serta harapan dan kapasitas. e. Mendahulukan kepentingan publik atas kepentingan pribadi atau kelompok f. Adil: adalah kondisi kebenaran ideal secara moral mengenai sesuatu hal, baik menyangkut benda atau orang. g. Transparansi: Keterbukaan atas semua tindakan dan kebijakan yang dilakukan oleh individu maupun kelompok/instansi. h. Konsistensi: adalah sebuah usaha untuk terus dan terus melakukan sesuatu sampai pada tercapai tujuan akhir. i. Partisipatif: semua aspek yang mendukung terlibat tanpa adanya monopoli oleh sebagian orang j. Legal: adanya bukti secara formal atas segala tindakan untuk dapat dipertanggungjawabkan. B. Nasionalisme Nasionalisme merupakan hal mendasaryang harus menjiwai ASN. Bahkan tidak hanya sekedar wawasan saja tetapi kemampuan mengaktualisasikan nasionalisme dalam menjalankan fungsi dan tugasnya merupakan hal yang lebih
  • 18. 18 penting. Diharapkan dengan nasionalisme yang kuat, maka setiap pegawai ASN memiliki orientasi berpikir mementingkan kepentingan publik, bangsa, dan negara. Nilai-nilai yang berorientasi pada kepentingan publik menjadi nilai dasar yang harus dimiliki oleh setiap pegawai ASN. Pegawai ASN dapat mempelajari bagaimana aktualisasi sila demi sila dalam Pancasila agar memiliki karakter yang kuat dengan nasionalisme dan wawasan kebangsaannya. Nasionalisme dalam arti sempit adalah suatu sikap yang meninggikan bangsanya sendiri, sekaligus tidak menghargai bangsa lain sebagaimana mestinya. Sikap seperti ini jelas mencerai-beraikan bangsa yang satu dengan bangsa yang lain. Keadaan seperti ini sering disebut chauvinisme. Sedangkan dalam arti luas, nasionalisme merupakan pandangan tentang rasa cinta yang wajar terhadap bangsa dan negara, dan sekaligus menghormati bangsa lain. Nasionalisme dalam tataran sebagai warga negara Indonesia, diharapkan seluruh pegawai ASN mampu mengamalkan nilai-nilai Pancasila pada setiap kebijakan yang diambil serta dijiwai semangat Bhineka Tunggal Ika sebagai ruhnya. Dalam UU No. 5 tahun 2014 tentang ASN, salah satu fungsi ASN adalah menjalankan kebijakan publik. Kebijakan publik diharapkan dapat dilakukan dengan integritas tinggi dalam melayani publik sehingga dalam menjadi pelayan publik yang profesional. ASN adalah aparat pelaksana yang melaksanakan segala peraturan perundang-undangan yang menjadi landasan kebijakan publik untuk mencapai tujuan-tujuan yang ditetapkan. Fungsi ASN sebagai pelayan publik merupakan segala bentuk pelayanan sektor publik yang dilaksanakan aparatur pemerintah, termasuk aparat yang bergerak di bidang perekonomian dalam bentuk barang dan jasa, yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Selain profesional dan melayani, ASN juga dituntut harus memiliki integritas tinggi yang merupakan bagian dari kode etik dan kode etik perilaku yang telah diatur dalam Undang-Undang ASN. Etika-etika dalam kode etik tersebut harus diarahkan pada pilihan-pilihan yang benar-benar mengutamakan kepentingan masyarakat luas dengan dijiwai oleh nilai-nilai yang terkandung dalam pengamalan Pancasila.
  • 19. 19 C. Etika Publik Etika adalah tujuan hidup yang baik bersama dan untuk oranglain di dalam institusi yang adil. Etika lebih dipahami sebagai refleksi atas baik atau buruk, benar atau salah yang harus dilakukan atau bagaimana melakukan kewajiban yang baik atau benar. Dalam kaitannya dengan pelayanan publik, etika publik adalah refleksi tentang standar/norma yang menentukan baik/buruk, benar/salah perilaku, tindakan dan keputusan untuk mengarahkan kebijakan publik dalam rangka menjalankan tanggung jawab pelayanan publik. Integritas publik menuntut para pemimpin dan pejabat publik untuk memiliki komitmen moral dengan mempertimbangkan keseimbangan antara penilaian kelembagaan, dimensi-dimensi peribadi, dan kebijaksanaan di dalam pelayanan publik. Berdasarkan Undang-Undang ASN, kode etik dan kode perilaku ASN yakni sebagai berikut: 1. Melaksanakan tugasnya dengan jujur, bertanggung jawab, dan berintegritas tinggi; 2. Melaksanakan tugasnya dengan cermat dan disiplin; 3. Melayani dengan sikap hormat, sopan, dan tanpa tekanan; 4. Melaksanakan tugasnya sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku; 5. Melaksanakan tugasnya sesuai dengan perintah atasan atau pejabat yang berwenang sejauh tidak bertentangan dengan ketentuan peraturan perundang- undangan dan etika pemerintahan; 6. Menjaga kerahasiaan yang menyangkut kebijakan negara; 7. Menggunakan kekayaan dan barang milik negara secara bertanggung jawab, efektif, dan efisien; 8. Menjaga agar tidak terjadi konflik kepentingan dalam melaksanakan tugasnya; 9. Memberikan informasi secara benar dan tidak menyesatkan kepada pihak lain yang memerlukan informasi terkait kepentingan kedinasan; 10. Tidak menyalahgunakan informasi intern negara, tugas, status, kekuasaan dan jabatannya untuk mendapat atau mencari keuntungan atau manfaat bagi diri sendiri atau untuk orang lain; 11. Memegang teguh nilai dasar ASN dan selalu menjaga reputasi dan integritas ASN; 12. Melaksanakan ketentuan peraturan perundang-undangan mengenai disiplin pegawai ASN.
  • 20. 20 D. Komitmen Mutu LAN RI menjelaskan bahwa ada tiga karakteristik utama dalam menjamin mutu yang baik yaitu efektivitas, efesien dan inovasi. Dasar yang digunakan untuk mengukur tingkat efektivitas adalah ketercapaian target yang telah direncanakan, baik dilihat dari capaian jumlah maupun mutu hasil kerja, sehingga dapat memberi kepuasan, sedangkan tingkat efisiensi diukur dari penghematan biaya, waktu, tenaga, dan pikiran dalam menyelesaikan kegiatan. Inovasi muncul karena adanya dorongan kebutuhan organisasi/perusahaan untuk beradaptasi dengan tuntutan perubahan yang terjadi di sekitarnya. Mengenai inovasi, LAN RI menyatakan bahwa proses inovasi dapat terjadi secara perlahan (bersifat evolusioner) atau bisa juga lahir dengan cepat (bersifat revolusioner). Sebagaimana terkait dengan karakteriktik utama tersebut, setidaknya empat indikator dari nilai-nilai dasar komitmen mutu yang harus diperhatikan, yaitu: 1. Efektif Efektif adalah berhasil guna, dapat mencapai hasil sesuai dengan target. Sedangkan efektivitas menunjukkan tingkat ketercapaian target yang telah direncanakan, baik menyangkut jumlah maupun mutu hasil kerja. Efektifitas organisasi tidak hanya diukur dari performans untuk mencapai target (rencana) mutu, kuantitas, ketepatan waktu dan alokasi sumber daya, melainkan juga diukur dari kepuasan dan terpenuhinya kebutuhan pelanggan. 2. Efisien Efisien adalah berdaya guna, dapat menjalankan tugas dan mencapai hasil tanpa menimbulkan keborosan. Sedangkan efisiensi merupakan tingkat ketepatan realiasi penggunaan sumberdaya dan bagaimana pekerjaan dilaksanakan sehingga dapat diketahui ada tidaknya pemborosan sumber daya, penyalahgunaan alokasi, penyimpangan prosedur dan mekanisme yang ke luar alur. 3. Inovasi Inovasi Pelayanan Publik adalah hasil pemikiran baru yang konstruktif, sehingga akan memotivasi setiap individu untuk membangun karakter sebagai aparatur yang diwujudkan dalam bentuk profesionalisme layanan publik yang berbeda dari sebelumnya, bukan sekedar menjalankan atau menggugurkan tugas rutin.
  • 21. 21 4. Berorientasi pada Mutu Mutu merupakan suatu kondisi dinamis berkaitan dengan produk, jasa, manusia, proses dan lingkungan yang sesuai atau bahkan melebihi harapan konsumen. Mutu mencerminkan nilai keunggulan produk/jasa yang diberikan kepada pelanggan sesuai dengan kebutuhan dan keinginannya, bahkan melampaui harapannya. Mutu merupakan salah satu standar yang menjadi dasar untuk mengukur capaian hasil kerja. Mutu menjadi salah satu alat vital untuk mempertahankan keberlanjutan organisasi dan menjaga kredibilitas institusi. Ada lima dimensi karakteristik yang digunakan pelanggan dalam mengevaluasi kualitas pelayan, yaitu: 1. Tangibles (bukti langsung), yaitu: meliputi fasilitas fisik, perlengkapan, pegawai, dan sarana komunikasi; 2. Reliability (kehandalan), yaitu kemampuan dalam memberikan pelayanan dengan segera dan memuaskan serta sesuai dengan yang telah dijanjikan; 3. Responsiveness (daya tangkap), yaitu keinginan untuk memberikan pelayanan dengan tanggap; 4. Assurance (jaminan), yaitu mencakup kemampuan, kesopanan, dan sifat dapat dipercaya; 5. Empaty, yaitu kemudahan dalam melakukan hubungan, komunikasi yang baik, dan perhatian dengan tulus terhadap kebutuhan pelanggan. Berdasarkan pendapat beberapa ahli maka dapat disimpulkan bahwa mutu mencerminkan nilai keunggulan produk/jasa yang diberikan kepada pelanggan sesuai dengan kebutuhan dan keinginan dan bahkan melampaui harapannya. Manajemen mutu harus dilaksanakan secara terintegrasi, dengan melibatkan seluruh komponen organisasi, untuk senantiasa melakukan perbaikan mutu agar dapat memuaskan pelanggan. Bill Creech memperkenalkan lima pilar dalam manajemen mutu terpadu yaitu produk, proses, organisasi, pemimpin dan komitmen. Kelima pilar tersebut memiliki keterkaitan dan ketergantungan yang tinggi, sehingga target mutu dapat diwujudkan bahkan dapat terus ditingkatkan secara berkelanjutan. Target utama kinerja aparatur yang berbasis komitmen mutu adalah mewujudkan kepuasan masyarakat yang menerima layanan. Mutu kerja aparatur dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dewasa ini masih banyak yang tidak mengindahkan peraturan perundang-undangan.
  • 22. 22 E. Anti Korupsi Kata korupsi berasal dari bahasa latin yaitu corruptio yang artinya kerusakan, kebobrokan dan kebusukan. Korupsi sering dikatakan sebagai kejahatan luar biasa, karena dampaknya yang luar biasa, menyebabkan kerusakan baik dalam ruang lingkup pribadi, keluarga, masyarakat dan kehidupan yang lebih luas. Kerusakan tidak hanya terjadi dalam kurun waktu yang pendek, namun dapat berdampak secara jangka panjang. (Widita, 2015). Ada 9 (sembilan) indikator dari nilai-nilai dasar anti korupsi yang harus diperhatikan, yaitu: a. Jujur Kejujuran merupakan nilai dasar yang menjadi landasan utama bagi penegakan integritas diri seseorang.Tanpa adanya kejujuran mustahil seseorang bisa menjadi pribadi yang berintegritas. Seseorang dituntut untuk bisa berkata jujur dan transparan serta tidak berdusta baik terhadap diri sendiri maupun orang lain, sehingga dapat membentengi diri terhadap godaan untuk berbuat curang. b. Peduli Kepedulian sosial kepada sesama menjadikan seseorang memiliki sifat kasih Penulisng. Individu yang memiliki jiwa sosial tinggi akan memperhatikan lingkungan sekelilingnya di mana masih terdapat banyak orang yang tidak mampu, menderita, dan membutuhkan uluran tangan. Pribadi dengan jiwa sosial tidak akan tergoda untuk memperkaya diri sendiri dengan cara yang tidak benar tetapi ia malah berupaya untuk menyisihkan sebagian penghasilannya untuk membantu sesama. c. Mandiri Kemandirian membentuk karakter yang kuat pada diri seseorang menjadi tidak bergantung terlalu banyak pada orang lain. Mentalitas kemandirian yang dimiliki seseorang memungkinkannya untuk mengoptimalkan daya pikirnya guna bekerja secara efektif. Pribadi yang mandiri tidak akan menjalin hubungan dengan pihak- pihak yang tidak bertanggungjawab demi mencapai keuntungan sesaat. d. Disiplin Disiplin adalah kunci keberhasilan semua orang. Ketekunan dan konsistensi untuk terus mengembangkan potensi diri membuat seseorang akan selalu mampu memberdayakan dirinya dalam menjalani tugasnya. Kepatuhan pada prinsip kebaikan dan kebenaran menjadi pegangan utama dalam bekerja. Seseorang yang
  • 23. 23 mempunyai pegangan kuat terhadap nilai kedisiplinan tidak akan terjerumus dalam kemalasan yang mendambakan kekayaan dengan cara yang mudah. e. Tanggung Jawab Pribadi yang utuh dan mengenal diri dengan baik akan menyadari bahwa keberadaan dirinya di muka bumi adalah untuk melakukan perbuatan baik demi kemaslahatan sesama manusia. Segala tindak tanduk dan kegiatan yang dilakukannya akan dipertanggungjawabkan sepenuhnya kepada Tuhan Yang Maha Esa, masyarakat, negara, dan bangsanya. Dengan kesadaran seperti ini maka seseorang tidak akan tergelincir dalam perbuatan tercela dan nista. f. Kerja Keras Individu beretos kerja akan selalu berupaya meningkatkan kualitas hasil kerjanya demi terwujudnya kemanfaatan publik yang sebesar-besarnya. Ia mencurahkan daya pikir dan kemampuannya untuk melaksanakan tugas dan berkarya dengan sebaik-baiknya. Ia tidak akan mau memperoleh sesuatu tanpa mengeluarkan keringat. g. Sederhana Pribadi yang berintegritas tinggi adalah seseorang yang menyadari kebutuhannya dan berupaya memenuhi kebutuhannya dengan semestinya tanpa berlebih-lebihan. Ia tidak tergoda untuk hidup dalam gelimang kemewahan. Kekayaan utama yang menjadi modal kehidupannya adalah ilmu pengetahuan. Ia sadar bahwa mengejar harta tidak akan pernah ada habisnya karena hawa nafsu keserakahan akan selalu memacu untuk mencari harta sebanyak-banyaknya. h. Berani Seseorang yang memiliki karakter kuat akan memiliki keberanian untuk menyatakan kebenaran dan menolak kebathilan. Ia tidak akan mentolerir adanya penyimpangan dan berani menyatakan penyangkalan secara tegas. Ia juga berani berdiri sendirian dalam kebenaran walaupun semua kolega dan teman-teman sejawatnya melakukan perbuatan yang menyimpang dari hal yang semestinya. i. Adil Pribadi dengan karakter yang baik akan menyadari bahwa apa yang dia terima sesuai dengan jerih payahnya. Ia tidak akan menuntut untuk mendapatkan lebih dari apa yang ia sudah upayakan. Bila ia seorang pimpinan maka ia akan memberi kompensasi yang adil kepada bawahannya sesuai dengan kinerjanya. Ia juga ingin mewujudkan keadilan dan kemakmuran bagi masyarakat dan bangsanya.
  • 24. 24 1.6 Kedudukan dan Peran PNS dalam NKRI 1. Whole Of Goverment WoG (Whole of Government) didefinisikan sebagai “Suatu model pendekatan integratif fungsional satu atap” yang digunakan untuk mengatasi wicked problems yang sulit dipecahkan dan diatasi karena berbagai karakteristik atau keadaan yang melekat antara lain: tidak jelas sebabnya, multi dimensi, menyangkut perubahan perilaku. Salah satu bentuk penerapan WoG pada pelayanan publik adalah e- Government. E-government adalah tata kelola pemerintahan (governance) yang diselenggarakan secara terintegrasi dan interaktif berbasis teknologi IT, agar hubungan-hubungan antara pemerintah, pelaku bisnis dan masyarakat dapat berlangsung lebih efisien, efektif, produktif dan responsif. Hasil atau manfaat yang diperoleh melalui e-government antara lain adalah: a. Terselenggaranya tata kelola pemerintahan yang baik (good governance), efisien dan efektif b. Hemat anggaran dan tepat waktu c. Transparan sehingga peluang terjadinya kecurangan (fraud), suap dan korupsi akan banyak berkurang. d. Tingkat akurasi (ketepatan) dan kualitas pelayanan meningkat dan tingkat kesalahan berkurang e. Kemudahan akses dan kenyamanan pelayanan meningkat sehingga kepuasan publik juga meningkat 2. Pelayanan Publik Istilah pelayanan dalam bahasa Inggris adalah “service” A.S. Moenir mendefinisikan “pelayanan sebagai kegiatan yang dilakukan oleh seseorang atau sekelompok orang dengan landasan tertentu dimana tingkat pemuasannya hanya dapat dirasakan oleh orang yang melayani atau dilayani, tergantung kepada kemampuan penyedia jasa dalam memenuhi harapan pengguna.” Pelayanan pada hakikatnya adalah serangkaian kegiatan, karena itu proses pelayanan berlangsung secara rutin dan berkesinambungan, meliputi seluruh kehidupan organisasi dalam masyarakat. Proses yang dimaksudkan dilakukan sehubungan dengan saling memenuhi kebutuhan antara penerima dan pemberi pelayanan. Selanjutnya A.S. Moenir (2002: 16) menyatakan bahwa proses pemenuhan kebutuhan melalui
  • 25. 25 aktivitas orang lain yang langsung inilah yang dinamakan pelayanan. Jadi dapat dikatakan pelayanan adalah kegiatan yang bertujuan untuk membantu menyiapkan atau mengurus apa yang diperlukan orang lain. Dari definisi tersebut dapat dimaknai bahwa pelayanan adalah aktivitas yang dapat dirasakan melalui hubungan antara penerima dan pemberi pelayanan yang menggunakan peralatan berupa organisasi atau lembaga perusahaan. Dalam kamus Bahasa Indonesia (1990), pelayanan publik dirumuskan sebagai berikut : a. Pelayanan adalah perihal atau cara melayani. b. Pelayanan adalah kemudahan yang diberikan sehubungan dengan jual beli barang dan jasa. c. Pelayanan medis merupakan pelayanan yang diterima seseorang dalam hubungannya dengan pensegahan, diagnosa dan pengobatan suatu gangguan kesehatan tertentu. d. Publik berarti orang banyak (umum) Pengertian publik menurut Inu Kencana Syafi’ie, adalah “Sejumlah manusia yang memiliki kebersamaan berfikir, perasaan, harapan, sikap dan tindakan yang benar dan baik berdasarkan nilai- nilai norma yang mereka miliki”. Berdasarkan ketentuan Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik, diatur bahwa Pelayanan publik adalah kegiatan atau rangkaian kegiatan dalam rangka pemenuhan kebutuhan pelayanan sesuai dengan peraturan perundang-undangan bagi setiap warga negara dan penduduk atas barang, jasa, dan/atau pelayanan administratif yang disediakan oleh penyelenggara pelayanan publik. Penyelenggaraan pelayanan publik berasaskan kepentingan umum; kepastian hukum; kesamaan hak; keseimbangan hak dan kewajiban; keprofesionalan; partisipatif; persamaan perlakuan/tidak diskriminatif; keterbukaan; akuntabilitas; fasilitas dan perlakuan khusus bagi kelompokrentan; ketepatan waktu; dan kecepatan, kemudahan, dan keterjangkauan. Adapun tujuan dari pelayanan public adalah sebagai berikut: a. Terwujudnya batasan dan hubungan yang jelas tentang hak, tanggung jawab, kewajiban, dan kewenangan seluruh pihak yang terkait dengan penyelenggaraan pelayanan publik; b. Terwujudnya sistem penyelenggaraan pelayanan publik yang layak sesuai dengan asas-asas umum pemerintahan dan korporasi yang baik;
  • 26. 26 c. Terpenuhinya penyelenggaraan pelayanan public sesuai dengan peraturan perundang-undangan; dan d. Terwujudnya perlindungan dan kepastian hukum bagi masyarakat dalam penyelenggaraan pelayanan publik. 3. Manajemen ASN Aparatur Sipil Negara yang selanjutnya disingkat ASN adalah profesi bagi pegawai negeri sipil dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja yang bekerja pada instansi pemerintah, sedangkan yang dimaksud Manajemen Pegawai Negeri Sipil adalah pengelolaan pegawai negeri sipil untuk menghasilkan pegawai negeri sipil yang profesional, memiliki nilai dasar, etika profesi, bebas dari intervensi politik, bersih dari praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme. Dalam Konsep Manajemen ASN ini dikenal apa yang disebut dengan sistem merit. Sistem Merit adalah kebijakan dan manajemen ASN yang berdasarkan pada kualifikasi, kompetensi, dan kinerja secara adil dan wajar dengan tanpa membedakan latar belakang politik, ras, warna kulit, agama, asal usul, jenis kelamin, status pernikahan, umur, atau kondisi kecacatan. Pegawai Aparatur Sipil Negara yang selanjutnya disebut Pegawai ASN adalah pegawai negeri sipil dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja yang diangkat oleh pejabat pembina kepegawaian dan diserahi tugas dalam suatu jabatan pemerintahan atau diserahi tugas negara lainnya dan digaji berdasarkan peraturan perundangundangan sedangkanPegawai Negeri Sipil yang selanjutnya disingkat PNS adalah warga negara Indonesia yang memenuhi syarat tertentu, diangkat sebagai Pegawai ASN secara tetap oleh pejabat pembina kepegawaian untuk menduduki jabatan pemerintahan. Manajemen PNS meliputi: penyusunan dan penetapan kebutuhan; pengadaan; pangkat dan Jabatan; pengembangan karier; pola karier; promosi; mutasi; penilaian kinerja; penggajian dan tunjangan; penghargaan; disiplin; pemberhentian; jaminan pensiun dan jaminan hari tua; dan perlindungan
  • 27. 27 BAB II DESKRIPSI ORGANISASI 2.1 Visi, Misi dan Nilai Organisasi Visi : Visi dari sekolah SD Inpres Oesena yaitu “Terwujudnya Peserta didik SD Inpres Oesena yang Unggul dalam Prestasi, Berbudaya, dan Cinta Lingkungan”. Misi : 1) Menanamkan keyakinan iman melalui kegiatan dan pembiasaan. 2) Mengembangkan sistem pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan pembelajaran. 3) Melatih berbagai keterampilan sesuai dengan bakat dan minat peserta didik. 4) Menerapkan sikap sopan dan ramah sesuai nilai-nilai budaya daerah. Nilai-nilai Organisasi : 1) Religius adalah sikap dan perilaku yang patuh dalam melaksanakan ajaran agama yang dianutnya, toleran terhadap pelaksanaan ibadah agama lain, dan hidup rukun dengan pemeluk agama lain. 2) Jujur adalah perilaku yang didasarkan pada upaya menjadikan dirinya sebagai orang yang selalu dapat di percaya dalam perkataan, tindakan, dan pekerjaan. 3) Santun adalah sikap dan tindakan mengedepanan budi pekerti yang baik,menggunakan bahasa yang sopan, mendedepankan tata krama, mengedepankan kesusilaan, hormat dan takzim, beradap, tidak berkata kasar/cabul, tutur kata yang baik, baik budi bahasanya, baik kelakuan, berpakaian yang baik 4) Kreatif dan inovatif adalah berpikir dan melakukan sesuatu untuk menghasilkan cara atau hasil baru dari sesuatu yang telah dimiliki. 5) Tanggung jawab adalah sikap dan perilaku seseorang untuk melaksanakan tugas dan kewajiban yang seharusnya dia lakukan terhadap diri sendri,masyarakat,lingkungan (alam,social dan budaya),Negara dan Tuhan Yang Maha Esa
  • 28. 28 6) Demokratis adalah cara berpikir, bersikap, dan bertindak yang menilai sama hak dan kewajiban dirinya dan orang lain 7) Kerjasama adalah sikap dan tindakan usaha bersama antara orang per orang untuk mewujudkan tujuan bersama 8) Bersahabat dan Komunikatif adalah tindakan yang memperlihatkan rasa senang bicara,bergaul dan bekerja sama dengan orang lain 9) Gemar Membaca adalah kebiasaannya menyediakan waktu untuk membaca berbagai buku bacaan yang memberikan kebajikan bagi dirinya.
  • 29. 29 2.2 Struktur Organisasi Tabel 2.2 Bagan Struktur Organisasi SD Inpres Oesena Tahun Ajaran : 2019/2020 Kepala Sekolah Keterangan : Garis Komando HENDRIK LIUNESI, A.Ma Garis Koordinasi NIP.19600101 198311 1 0 GURU KELAS I APLONIA MANAO, S.Pd GURU KELAS II RINCE TUALAKA, S.Pd GURU KELAS III YEROSA BENU, S.Pd GURU KELAS IV MARNI M. SELAN GURU KELAS V GURU KELAS VI WENI TAMONOB, S.Pd DERIS T. W. BENU, S.Pd MASYARAKAT SEKITAR SISWA KEPALA SEKOLAH HENDRIK LIUNESI, A.Ma UNIT PERPUSTAKAAN TATA USAHA CHORNELIS TANEO KOMITE BENDAHARA BOS YEROSA BENU, S.Pd GURU AGAMA APRIANTI SELAN, S.Pd GURU OLAHRAGA YAKOB O. SELE, S.Pd PENJAGA Soleman Nomleni
  • 30. 30 2.3 Gambaran Unit Kerja Gambar 2.3 Gambaran umum SD Inpres Oesena SD Inpres Oesena adalah salah satu SD Imbas yang berada pada Desa Nekmese Kecamatan Kie Kabupaten Timor Tengah Selatan Provinsi Nusa Tenggara Timur yang didirikan pada tanggal 1 Juli 1993. SD Inpres Oesena memiliki luas lahan 1400 m2 dan terdiri dari 6 bangunan ruang kelas, 1 ruang kantor/guru, 1 ruang gudang, dan 1 WC. SD Inpres Oesena merupakan salah satu dari dua sekolah dasar yang berada di Desa Nekmese Kecamatan Kie yang mempunyai masyarakat yang rata-rata mata pencahariannya adalah petani dengan tingkat pendidikan yang masih tergolong rendah. Sehingga menjadi tantangan tersendiri bagi SD Inpres Oesena untuk lebih maju. SD Inpres Oesena saat ini di nakhodai oleh Bapak Hendrik Liunesi, A.Ma selaku kepala sekolah sejak tahun 2016 sampai sekarang, dengan membawahi tenaga pendidik dan kependidikan sebanyak 9 orang dengan perincian :
  • 31. 31 No. Nama L/P Status Pendidikan Jabatan 1 Yerosa R. A. Benu, S.Pd P PNS S1 PGSD Guru Kelas 3 2 Aplonia Manao, S.Pd P PNS S1 PGAKP Guru Kelas 1 3 Deris T. W. Benu, S.Pd L PNS S1 PGSD Guru Kelas 6 4 Rince Tualaka, S.Pd P Honor S1 PGSD Guru Kelas 2 5 Apriyanti Selan, S.Pd P Honor S1 PGAKP Guru PAK Kelas 1-6 6 Yakob O. Sele, S.Pd L Honor S1 PJKR Guru PJKR Kelas 1-6 7 Weni A. Tamonob, S.Pd P Honor S1 PGSD Guru Kelas 5 8 Marni M. Selan P Honor SMA Guru Kelas 4 9 Soleman Nomleni L Honor SMA Penjaga Sekolah Tabel 2. Data Pendidik dan Kependidikan Pada tahun pelajaran 2019/2020 SD Inpres Oesena memiliki jumlah peserta didik 93 orang, dengan rincian 55 Laki-laki dan 38 perempuan. Manajemen yang diterapkan adalah manajemen partisipatif dengan melibatkan guru, komite dan stake holder sekolah. Pembiayaan sekolah bersumber dari bantuan pemerintah berupa Dana BOS.
  • 32. 32 BAB III RANCANGAN AKTUALISASI 3.1.Uraian Rancangan Kegiatan dan Tahapan Pemecahan Core Isu Dalam Melakukan Kegiatan Untuk Pemecahan Core Isu Yang telah Dipilih Penulis Membuat Rencana kegiatan sebanyak 8 (delapan) Kegiatan Antara Lain Yaitu: Tabel 3.1 Uraian Kegiatan Aktualisasi No. Kegiatan Tahapan Kegiatan Output/Hasil Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan Konstribusi Terhadap Visi-Misi Organisasi Penguatan Nilai Organisasi Paraf Mentor dan Coach 1. Menyampaikan rencana aktualisasi kepada Kepala Sekolah 1. Melapor diri ke kepala sekolah sekaligus melakukan pertemuan dengan kepala sekolah berkaitan dengan kegiatan aktualisasi 2. Membahas rencana kegiatan aktualisasi 3. Mengesahkan rencana kegiatan 1. Terlaksananya kegiatan melapor diri dan pertemuan dengan kepala sekolah 2. Tersedianya rencana kegiatan aktualisai yang dibuat 3. Tersedianya rencana kegiatan yang telah disahkan oleh kepala sekolah 4. Adanya dokumentasi kegiatan 1. Akuntabilitas : tanggung jawab, legal 2. Etika publik: Hormat dan sopan Mewujudkan misi organisasi yang ke-4 yaitu : Menerapkan sikap sopan dan ramah sesuai dengan nilai-nilai budaya daerah. Santun dan tanggung jawab 2. Menyiapkan sarana prasarana literasi (pojok baca, taman baca, pohon 1. Mendatakebutuhan menyediakan alat dan bahan untuk pembuatan pojok baca, taman baca, pohon literasi, 1. Tersedianya data kebutuhan alat dan bahan untuk pembuatan pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan 1. Etika publik : cermat 2. Komitmen mutu : Efektif dan berorientasi mutu Mewujudkan misi ke-2 organisasi yaitu: Mengembangkan sistem Mandiri, kreatif dan inovatif, kerja sama
  • 33. 33 literasi, dan majalah dinding). dan majalah dinding. 2. Menyediakan alat dan bahan pembuatan pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding. 3. Membuat pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding. 4. Membuat lembar penilaian terhadap sarana dan prasarana yang telah dibuat untuk mendukung kegiatan literasi. majalah dinding. 2. Tersedianya alat dan bahan pembuatan pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding. 3. Tersedianya pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding. 4. Tersedianya lembar penilaian terhadap sarana dan prasarana yang telah dikerjakan untuk mendukung kegiatan literasi yang telah di isi oleh kepala sekolah. 5. Adanya dokumentasi kegiatan 3. Nasionalisme : kerja sama 4. Anti Korupsi : mandiri, kerja keras pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan pembelajaran. 3. Sosialisasi pemahaman literasi kepada peserta didik kelas VI 1. Menyiapkan materi sosialisasi pemahaman literasi 2. Menyiapkan aturan dalam kegiatan literasi. 3. Membuat pengumuman kepada peserta didik kelas VI 4. Membuat daftar hadir 5. Melaksanakan kegiatan sosialisasi kepada peserta didik kelas VI 6. Mencatat hasil sosialisasi pada notulen 1. Terlaksananya sosialisasi pemahaman literasi kepada peserta didik kelas VI yang dibuktikan dengan: Adanya materi sosialisasi, aturan literasi, pengumuman kepada peserta didik kelas VI, daftar hadir, notulen hasil Sosialisasi yang disahkan oleh kepala Sekolah. 2. Adanya dokumentasi kegiatan 1. Akuntabilitas : tanggung jawab, kejelasan target 2. Etika publik: santun. 3. Nasionalisme : Kerja sama 4. Anti Korupsi : disiplin Mewujudkan misi ke-2 organisasi yaitu: Mengembangkan sistem pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan pembelajaran. Kerja sama, tanggung jawab, Bersahabat dan komunikatif,
  • 34. 34 4. Melaksanakan kegiatan literasi 1. Peserta didik diberikan kesempatan untuk memilih buku bacaan secara bergiliran pada rak buku. 2. Mengisi data pada buku kunjungan baca dan kertas warna-warni yang disediakan untuk di gantung pada pohon literasi. 3. Peserta didik diberikan kesempatan untuk membaca buku bacaan pada pojok baca 4. Memberikan kesempatan untuk menulis intisari/pesan moral dari buku yang telah dibaca pada kartu majalah dinding untuk di pajang di majalah dinding. 5. Secara bergiliran peserta didik diberikan kesempatan untuk menceritakan dan merangkum intisari hasil bacaannya didepan kelas. 6. Guru mengamati dan menilai hasil kegiatan pada format penilaian observasi Terlaksananya kegiatan literasi yang dibuktikan : 1. Daftar nama peserta didik dan judul buku pada buku kunjungan pojok baca 2. Diisinya buku kunjungan baca, tulisan data peserta didik pada kertas warna warni dan hasil rangkum dan pesan moral peserta didik pada kartu majalah dinding. 3. Adanya hasil penilaian Peserta didik 4. Dokumentasi kegiatan 1. Akuntabilitas : tanggung jawab, kejelasan target 2. Nasionalisme : Tidak diskriminatif 3. Komitmen mutu: Efektif dan Berorientasi mutu 4. Etika publik : Sopan 5. Anti Korupsi: Disiplin Mewujudkan misi ke-2 organisasi yaitu : Mengembangkan sistem pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan pembelajaran. Gemar membaca, tanggung jawab, dan jujur 5. Melakukan evaluasi terhadap 1. Mengumpulkan bukti kegiatan untuk melakukan perbandingan minat baca 1. Adanya bukti kegiatan 2. Adanya hasil perbandingan minat baca sebelum dan 1. Akuntabilitas : Tanggung jawab, kerja sama Mewujudkan misi ke-2 organisasi yaitu : Jujur
  • 35. 35 ketercapaian peningkatan minat baca peserta didik melalui kegiatan literasi peserta didik sebelum dan setelah literasi 2. Adanya hasil perbandingan minat baca peserta didik sebelum dan setelah literasi 3. Menarik kesimpulan dari hasil kegiatan setelah kegiatan literasi 3. Adanya hasil kesimpulan dari kegiatan literasi 4. Adanya dokumentasi kegiatan 2. Etika publik : Cermat 3. Komitmen mutu : Efektif, efisien 4. Anti korupsi : Jujur Mengembangkan sistem pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan pembelajaran. 6. Mengerjakan laporan kegiatan Aktualisasi 1. Mengerjakan semua laporan Aktualisasi 2. Menemui kepala sekolah untuk melaporkan hasil pelaksanaan kegiatan 3. Meminta tanda tangan 4. Mengumpulkan bukti kegiatan untuk dibawa ke Kupang 1. Adanya laporan aktualisasi yang telah dikerjakan 2. Adanyan surat keterangan selesai melaksanakan kegiatan aktualisasi dan laporan akhir yang ditandatangani dan disahkan oleh kepala sekolah 3. Adanya bukti kegiatan untuk dibawa ke Kupaang 1. Akuntabilitas: Tanggung jawab, legal, transparan 2. Nasionalisme, musyawarah 3. Etika publik: Sopan, hormat menghormati 4. Komitmen mutu: Efektif, efisien 5. Anti Korupsi: Kerja sama Mewujudkan misi organisasi yang ke 2 yaitu : Mengembangkan sistem pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan pembelajaran, serta visi-misi ke-4 yaitu : Menerapkan sikap sopan dan ramah sesuai dengan nilai-nilai budaya daerah. Santun, kerjasama, bersahabat dan komunikati
  • 36. 36 BAB IV HASIL AKTUALISASI 4.1 Pelaksanaan Kegiatan Aktualisasi Tabel 4.1 Pelaksanaan Kegiatan Aktualisasi No. Kegiatan Tahapan Kegiatan Output/Hasil Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan Konstribusi Terhadap Visi-Misi Organisasi Penguatan Nilai Organisasi Paraf Mentor dan Coach 1. Menyampaikan rencana aktualisasi kepada Kepala Sekolah 1. Melapor diri ke kepala sekolah sekaligus melakukan pertemuan dengan kepala sekolah berkaitan dengan kegiatan aktualisasi 2. Membahas rencana kegiatan aktualisasi 3. Mengesahkan rencana kegiatan 1. Terlaksananya kegiatan melapor diri dan pertemuan dengan kepala sekolah 2. Tersedianya rencana kegiatan aktualisai yang dibuat 3. Tersedianya rencana kegiatan yang telah disahkan oleh kepala sekolah 4. Adanya dokumentasi kegiatan 1. Akuntabilitas : tanggung jawab, legal 2. Etika publik: Hormat dan sopan Mewujudkan misi organisasi yang ke-4 yaitu : Menerapkan sikap sopan dan ramah sesuai dengan nilai-nilai budaya daerah. Santun dan tanggung jawab 2. Menyiapkan sarana prasarana literasi (pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding). 1. Mendatakebutuhan menyediakan alat dan bahan untuk pembuatan pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding. 2. Menyediakan alat dan bahan pembuatan pojok baca, taman baca, pohon literasi, 1. Tersedianya data kebutuhan alat dan bahan untuk pembuatan pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding. 2. Tersedianya alat dan bahan pembuatan pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan 1. Etika publik : cermat 2. Komitmen mutu : Efektif dan berorientasi mutu 3. Nasionalisme : kerja sama 4. Anti Korupsi : mandiri, kerja Mewujudkan misi ke-2 organisasi yaitu: Mengembangkan sistem pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan Mandiri, kreatif dan inovatif, kerja sama
  • 37. 37 dan majalah dinding. 3. Membuat pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding. 4. Membuat lembar penilaian terhadap sarana dan prasarana yang telah dibuat untuk mendukung kegiatan literasi. majalah dinding. 3. Tersedianya pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding. 4. Tersedianya lembar penilaian terhadap sarana dan prasarana yang telah dikerjakan untuk mendukung kegiatan literasi yang telah di isi oleh kepala sekolah. 5. Adanya dokumentasi kegiatan keras pembelajaran. 3. Sosialisasi pemahaman literasi kepada peserta didik kelas VI 1. Menyiapkan materi sosialisasi pemahaman literasi 2. Menyiapkan aturan dalam kegiatan literasi. 3. Membuat pengumuman kepada peserta didik kelas VI 4. Membuat daftar hadir 5. Melaksanakan kegiatan sosialisasi kepada peserta didik kelas VI 6. Mencatat hasil sosialisasi pada notulen 1. Terlaksananya sosialisasi pemahaman literasi kepada peserta didik kelas VI yang dibuktikan dengan: Adanya materi sosialisasi, aturan literasi, pengumuman kepada peserta didik kelas VI, daftar hadir, notulen hasil Sosialisasi yang disahkan oleh kepala Sekolah. 2. Adanya dokumentasi kegiatan 1. Akuntabilitas : tanggung jawab, kejelasan target 2. Etika publik: santun. 3. Nasionalisme : Kerja sama 4. Anti Korupsi : disiplin Mewujudkan misi ke-2 organisasi yaitu: Mengembangkan sistem pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan pembelajaran. Kerja sama, tanggung jawab, Bersahabat dan komunikatif, 4. Melaksanakan kegiatan literasi 1. Peserta didik diberikan kesempatan untuk memilih buku bacaan secara bergiliran Terlaksananya kegiatan literasi yang dibuktikan : 1. Daftar nama peserta didik dan 1. Akuntabilitas : tanggung jawab, kejelasan target Mewujudkan misi ke-2 organisasi yaitu : Gemar membaca, tanggung
  • 38. 38 pada rak buku. 2. Mengisi data pada buku kunjungan baca dan kertas warna-warni yang disediakan untuk di gantung pada pohon literasi. 3. Peserta didik diberikan kesempatan untuk membaca buku bacaan pada pojok baca 4. Memberikan kesempatan untuk menulis intisari/pesan moral dari buku yang telah dibaca pada kartu majalah dinding untuk di pajang di majalah dinding. 5. Secara bergiliran peserta didik diberikan kesempatan untuk menceritakan dan merangkum intisari hasil bacaannya didepan kelas. 6. Guru mengamati dan menilai hasil kegiatan pada format penilaian observasi judul buku pada buku kunjungan pojok baca 2. Diisinya buku kunjungan baca, tulisan data peserta didik pada kertas warna warni dan hasil rangkum dan pesan moral peserta didik pada kartu majalah dinding. 3. Adanya hasil penilaian Peserta didik 4. Dokumentasi kegiatan 2. Nasionalisme : Tidak diskriminatif 3. Komitmen mutu: Efektif dan Berorientasi mutu 4. Etika publik : Sopan 5. Anti Korupsi: Disiplin Mengembangkan sistem pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan pembelajaran. jawab, dan jujur 5. Melakukan evaluasi terhadap ketercapaian peningkatan minat baca peserta didik 1. Mengumpulkan bukti kegiatan untuk melakukan perbandingan minat baca peserta didik sebelum dan setelah literasi 2. Adanya hasil perbandingan 1. Adanya bukti kegiatan 2. Adanya hasil perbandingan minat baca sebelum dan setelah kegiatan literasi 3. Adanya hasil kesimpulan dari kegiatan literasi 1. Akuntabilitas : Tanggung jawab, kerja sama 2. Etika publik : Cermat 3. Komitmen mutu : Mewujudkan misi ke-2 organisasi yaitu : Mengembangkan sistem pembelajaran aktif, kreatif, dan Jujur
  • 39. 39 melalui kegiatan literasi minat baca peserta didik sebelum dan setelah literasi 3. Menarik kesimpulan dari hasil kegiatan 4. Adanya dokumentasi kegiatan Efektif, efisien 4. Anti korupsi : Jujur menyenangkan dalam kegiatan pembelajaran. 6. Mengerjakan laporan kegiatan Aktualisasi 1. Mengerjakan semua laporan Aktualisasi 2. Menemui kepala sekolah untuk melaporkan hasil pelaksanaan kegiatan 3. Meminta tanda tangan 4. Mengumpulkan bukti kegiatan untuk dibawa ke Kupang 1. Adanya laporan aktualisasi yang telah dikerjakan 2. Adanyan surat keterangan selesai melaksanakan kegiatan aktualisasi dan laporan akhir yang ditandatangani dan disahkan oleh kepala sekolah 3. Adanya bukti kegiatan untuk dibawa ke Kupaang 1. Akuntabilitas: Tanggung jawab, legal, transparan 2. Nasionalisme, musyawarah 3. Etika publik: Sopan, hormat menghormati 4. Komitmen mutu: Efektif, efisien 5. Anti Korupsi: Kerja sama Mewujudkan misi organisasi yang ke 2 yaitu : Mengembangkan sistem pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan pembelajaran, serta visi-misi ke-4 yaitu : Menerapkan sikap sopan dan ramah sesuai dengan nilai-nilai budaya daerah. Santun, kerjasama, bersahabat dan komunikati
  • 40. 40 4.2 Deskripsi Kegiatan Aktualisasi Kegiatan 1. Menyampaikan rencana aktualisasi kepada kepala sekolah Dalam Melakukan Koordinasi dengan Atasan Langsung yaitu kepala SD Inpres Oesena, saya melakukanya dalam Tiga Tahapan Yaitu : 1. Melapor diri kepada kepala sekolah sekaligus melakukan pertemuan dengan kepala sekolah berkaitan dengan kegiatan aktualisasi Gambar 4.2.1.1 Gambar kegiatan guru saat melapor diri 2. Membahas rencana kegiatan aktualisasi Gambar 4.2.1.2 Guru menyampaikan hasil kegiatan Latsar sekaligus membahas rencana kegiatan aktualisasi yang akan dilakukan
  • 41. 41 3. Mengesahkan rencana kegiatan Gambar 4.2.1.3.1 Surat Persetujuan yang telah disahkan Kepala Sekolah
  • 42. 42 Gambar 4.2.1.3.2 Surat Dukungan yang telah disahkan Kepala Sekolah
  • 43. 43 Sebelum memulai kegiatan, pertama-tama saya menyiapkan konsep rancangan kegiatan yang akan disampaikan. Selanjutnya saya menghadap kepada pimpinan untuk menyampaikan konsep rancangan kegiatan yang akan dilakukan. Namun, sebelum menghadap kepada pimpinan pertama-tama saya mengetuk pintu, memberi salam dan memberitakukan maksud dan tujuan. Dalam menyampaikan maksud dan tujuan saya dengan bertutur kata yang santun, sopan, ramah (Etika Publik). Selanjutnya saya meminta arahan atau persetujuan pimpinan. Arahan dan masukan itu saya catat dalam sebuah notulen dengan cermat dan teliti untuk dapat dilaksanakan dengan penuh tanggungjawab (Akuntabilitas). Pelaksanaan kegiatan konsultasi dengan kepala sekolah SDI Oesena yang dilakukan penulis dengan menjelaskan rencana kegiatan literasi dalam rangka meningkatkan minat baca peserta didik Kelas VI pada SDI Oesena mendapat respon positif dari kepala sekolah yang dibuktikan dengan adanya surat persetujuan dan dukungan yang ditandatangani oleh kepala sekolah agar kegiatan ini bisa terlakasana dengan baik dan penuh kejelasan. Output yang dihasilkan Adalah Persetujuan dan dukungan dari kepala sekolah SD Inpres Oesena untuk kegiatan aktualisasi
  • 44. 44 Kegiatan 2. Menyiapkan sarana prasarana literasi (pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding). Dalam menyiapkan sarana prasarana literasi (pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding, saya melakukannya dalam Lima Tahapan Yaitu : 1. Mendata kebutuhan alat dan bahan untuk pembuatan pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding. Gambar 4.2..2.1 Daftar kebutuhan alat dan bahan untuk pembuatan pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding.
  • 45. 45 2. Menyediakan alat dan bahan pembuatan pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding. Gambar 4.2.2.2.1 Mengkonsultasikan alat dan bahan, serta pengerjaan sarana literasi bersama teman guru Gambar 4.2.2.2.2 Alat dan bahan pengerjaan rak buku Gambar 4.2.2.2.3 Alat dan bahan pembuatan pojok baca, kartu mading, dan kartu pohon literasi Gambar 4.2.2.2.4 Alat dan bahanpembuatan pohon literasi
  • 46. 46 3. Membuat pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding Gambar 4.2.3.1 Keadaan ruangan sebelum pekerjaan pojok Baca Gambar 4.2.3.2 Keadaan ruangan setelah pekerjaan pojok Baca
  • 47. 47 Gambar 3.2.3.3 Pengerjaan pohon literasi Gambar 3.2.3.4 terbentuknya pohon literasi
  • 48. 48 Gambar 3.2.3.5 Pengerjaan majalah dinding Gambar 3.2.3.6 terbentuknya majalah dinding
  • 49. 49 Gambar 3.2.3.7 Pengerjaan taman baca Gambar 3.2.3.8 terbentuknya taman baca
  • 50. 50 4. Membuat lembar penilaian terhadap sarana dan prasarana yang telah dibuat untuk mendukung kegiatan literasi. Gambar 4.2.4.1 lembar penilaian terhadap sarana dan prasarana yang telah dibuat dan diisi oleh Kepala Sekolah untuk mendukung kegiatan literasi.
  • 51. 51 Dalam menyiapkan sarana prasarana literasi (pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding), hal utama yang harus dilakukan adalah mendata kebutuhan alat dan bahan untuk pembuatan pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding secara cermat (Etika Publik). Kemudian menyediakan alat dan bahan tersebut. Hal ini dilakukan agar tidak mengalami kendala ketika mengerjakan sarana literasi tersebut. Setelah alat dan bahan disediakan sesuai data kebutuhan maka langkah selanjutnya yaitu mengerjakan sarana literasi sesuai konsep dengan memperhatikan tujuan dari sarana tersebut yaitu efektifitas dan berorientasi mutu (Komitmen Mutu). Hal ini harus di perhatikan agar agar sarana literasi yang akan dikerjakan harus berfungsi dengan baik sesuai fungsi dan tujuannya yaitu dapat menarik minat peserta didik untuk membaca. Dalam pengerjaan sarana literasi dilakukan secara gotong royong (Nasionalisme) di bantu oleh peserta didik, teman guru, orang tua dan pemuda, agar pekerjaan dapat selesai dengan cepat. Selain bekerja sama, saya juga sering lembur dan bekerja sendirian disekolah untuk menyelesaikan pekerjaan- pekerjaan kecil yang belum terselesaikan. Hal ini saya lakukan agar tidak terlalu bergantung pada orang lain dan juga saya tidak ingin menyita waktu orang, karena mereka juga harus mengerjakan tugasnya yang lain. Mandiri dan kerja keras (Anti Korupsi). Setelah semua sarana literasi selesai dikerjakan maka saya menyiapkan lembar penilaian penilaian terhadap sarana dan prasarana literasi untuk dinilai oleh kepala sekolah. Hal ini saya lakukan agar dapat mengetahui kualitas dari sarana tersebut (Komitmen Mutu). Selain dinilai oleh kepala sekolah , saya juga mengecek hasil sarana literasi ini kepada peserta didik sebagai pengguna layanan tersebut secara lisan dan hasilnya rata-rata peserta didik menyatakan bahwa sarana yang sudah disiapkan sangat menarik. Dari kegiatan tersebut saya dapat simpulkan bahwa sarana yang sudah disiapkan sudah bermutu dan efektif sehinga sudah dapat digunakan. Output yang dihasilkan adalah tersediananya sarana prasarana literasi (pojok baca, pohon literasi, dan majalah dinding di kelas serta taman baca diluar kelas)
  • 52. 52 Kegiatan 3. Sosialisasi gerakan literasi serta cara penggunaan sarana pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding. Dalam melaksanakan kegiatan sosialisasi gerakan literasi serta cara penggunaan sarana pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding, saya melakukannya dalam Enam Tahapan Yaitu : 1. Menyiapkan materi sosialisasi pemahaman literasi Gambar 4.2.3.1.1 Materi sosialisasi halaman 1
  • 53. 53 Gambar. 4.2.3.1.2 Materi sosialisasi halaman 2
  • 54. 54 Gambar 4.2.3.1.3 Materi sosialisasi halaman 3 yang telah disahkan oleh kepala sekolah
  • 55. 55 2. Menyiapkan aturan literasi Gambar Gambar 4.2.3.2 Aturan literasi yang telah di setujui dan disahkan Kepala Sekolah
  • 56. 56 3. Membuat pengumuman kepada peserta didik kelas VI Gambar. 4.2.3.3 Pengumuman sosialisasi pemahaman literasi kepada peserta didik kelas VI yang telah di setujui dan disahkan Kepala Sekolah
  • 57. 57 4. Membuat daftar hadir Gambar. 4.2.3.4 Daftar hadir sosialisasiyang telah di setujui dan disahkan Kepala Sekolah
  • 58. 58 5. Melaksanakan kegiatan sosialisasi kepada peserta didik kelas VI Gambar. 4.2.3.5.1 Guru menyampaikan materis sosialisasi (kegiatan awal) Gambar. 4.2.3.5.2 Guru menunjukan kartu warna warni serta menjelaskan cara penggunaannya
  • 59. 59 Gambar. 4.2.3.5.3 Guru menunjukan kartu majalah dinding serta menjelaskan cara penggunaannya Gambar 4.2.3.5.3 kegiatan setelah selesai menjelaskan tentang materi literasi, guru menanyakan kembali apa yang telah disampaikan untuk mengecek pemahaman peserta didik tentang pengertian, tujuan, manfaat jika melaksanakan literasi/membaca
  • 60. 60 6. Mencatat hasil sosialisasi pada notulen Gambar 4.2.3.6 Catatan hasil sosialisasi yang telah di setujui dan disahkan Kepala Sekolah
  • 61. 61 Dalam kegiatan sosialisasi pemahaman literasi serta cara penggunaan sarana pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding, hal pertama yang harus dilakukan yaitu menyiapkan materi sosialisasi gerakan literasi serta aturan sebagai pedoman dalam kegiatan sosialisasi literasi kepada peserta didik Kelas VI untuk dikonsultasikan dengan kepala sekolah sebagai bentuk hormat saya kepada Atasan (Nasionalisme). Kemudian membuat pengumuman agar peserta didik Kelas VI dapat hadir dalam kegiatan sosialisasi gerakan literasi yang akan dilaksanakan untuk diumumkan kepada peserta didik. Pada saat kegiatan sosialisasi dilaksanakan guru mengecek kehadiran peserta didik dan ternyata semua peserta didik hadir. Hal ini merupakan bentuk kerja sama antara guru dan Peserta didik (Nasionalisme). Kemudian menyiapkan daftar hadir kegiatan sosialisasi untuk dapat diisi oleh peserta didik kelas 6 sebagai peserta sosialisasi kegiatan literasi sebagai bukti terlaksananya kegiatan sosialisasi (Akuntabilitas : Legal) . Kegiatan sosialisasi gerakan literasi kepada Pesera Didik Kelas 6 saya lakukan secara terbuka kepada seluruh peserta didik Kelas VI (Akuntabilitas : Transparan) agar seluruh peserta didik kelas VI dapat memahami pengertian, tujuan, manfaat, serta hal-hal yang ingin dicapai dari kegiatan literasi guna meningkatkan minat baca peserta didik dan juga menyampaikan aturan-aturan atau cara menggunakan sarana prasarana agar peserta didik dapat melakukan kegiatan literasi sesuai aturan (Akuntabilitas : kejelasan dan Komitmen Mutu : efektif). Dalam kegiatan sosialisasi ini saya dibantu oleh seorang teman guru sebagai saksi bahwa saya benar-benar melaksanakan kegiatan sosialisasi tersebut (Nasionaliseme : kerja sama). Saya juga menyampaikan materi kepada peserta didik menggunakan bahasa sederhana agar peserta didik mampu memahami materi yang saya sampaikan. Saya juga meminta terimakasih kepada teman guru yang telah mendampingi saya dalam kegiatan sosialisasi secara santun (Etika Publik). Hasil sosialisasi ini saya catat pada notulen untuk dapat disampaikan kepada kepala sekolah dan meminta tanda tangan dan pengesahan dari beliau. Output yang dihasilkan adalah Terlaksananya kegiatan sosialisasi gerakan literasi serta cara penggunaan sarana pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding.
  • 62. 62 Kegiatan 4. Melaksanakan kegiatan literasi Dalam melaksanakan kegiatan literasi, saya melakukannya dalam Empat Tahapan Yaitu : 1. Peserta didik diberikan kesempatan untuk memilih buku bacaan secara bergiliran pada rak buku. Gambar. 4.2.3.4.1 Peserta didik Secara bergiliran mengambil buku untuk di baca namun dikontrol oleh guru agar tidak ribut 2. Mengisi data pada buku kunjungan baca dan kertas warna-warni yang disediakan untuk di gantung pada pohon literasi. Gambar 4.2.3.4.2 Gambar peserta didik mengisi data pada buku kunjungan dan kertas warna- warni untuk di gantung di pojok baca
  • 63. 63 3. Peserta didik diberikan kesempatan untuk membaca buku bacaan pada pojok baca
  • 64. 64 Gambar 4.2.3.4.3 peserta didik diberikan kesempatan untuk membaca selama 15 menit. 4. Memberikan kesempatan untuk menulis intisari/pesan moral dari buku yang telah dibaca pada kartu majalah dinding untuk di pajang di majalah dinding. Gambar 4.2.3.4.4 Peserta didik diberi kemsempatan untuk berpikir dan menuliskan rangkuman/ intisari/ pesan moral berdasarkan buku yang dibaca
  • 65. 65 5. Secara bergiliran peserta didik diberikan kesempatan untuk menceritakan dan merangkum intisari hasil bacaannya didepan kelas. Gambar. 4.5.1 Peserta didik menceritakan kembali bacaan yang telah dibacannya kemudian menyimpulkan 6. Guru mengamati dan menilai hasil kegiatan pada format penilaian observasi Gambar. 4. 6.7 Guru mengamati dan menilai, serta memotivasi peserta didik yang berhasil maupun yang tidak berhasil.
  • 66. 66 Dalam melaksanakan kegiatan literasi, hal pertama yang harus dilakukan yaitu memberikan waktu dan kesempatan kepada peserta didik untuk memilih buku bacaan sesuai keinginannya (Nasionalisme : tidak diskriminatif). Membimbing peserta didik dengan kata-kata yang sopan (Etika publik) agar peserta didik dapat bertanggung jawab (Akuntabilitas) dalam menjaga buku/teks bacaan yang telah dimbil dan mengembalikan pada tempat semula. Jika ada peserta didik yang tidak mengembalikan buku pada tempatnya maka guru akan menegur dan mengingatkannya secara transparan (Akuntabilitas). Setelah itu semua peserta didik diminta mengisi data pada kertas warna-warni untuk digantungkan pada pohon literasi secara tertib dan dilanjutkan dengan kegiatan membaca senyap selama 15 menit pada tempat yang ditentukan yaitu pada pojok baca atau taman baca (Anti Korupsi : disiplin). Kegiatan membaca senyap selama 15 menit yang dilakukan bertujuan untuk melatih peserta didik memahami dan menyimpulkan isi bacaan yang telah dibaca. Setelah kegiatan membaca senyap selama 15 menit, guru meminta peserta didik untuk menulis isi atau kesimpulan dari buku bacaan yang telah dibaca pada kertas majalah dinding untuk ditempelkan pada majalah dinding. Output yang dihasilkan adalah Terlaksananya kegiatan literasi yang dibuktikan dengan terisinya buku kunjungan baca, hasil tulisan peserta didik pada pohon literasi dan majalah dinding serta dokumentasi kegiatan.
  • 67. 67 Kegiatan 5. Melakukan evaluasi terhadap ketercapaian peningkatan minat baca peserta didik melalui kegiatan literasi Dalam melakukan evaluasi terhadap ketercapaian peningkatan minat baca peserta didik melalui kegiatan literasi, saya melakukannya dalam Dua Tahapan Yaitu: 1. Mengumpulkan bukti kegiatan berupa daftar hadir peserta didik Gambar 4.5.1. Gambar daftar hadir peserta didik yang telah di isi untuk di analisis oleh guru
  • 68. 68 2. Mengumpulkan dan menganalisis bukti kegiatan berupa hasil penilaian pengamatan minat baca peserta didik sebelum dan sesudah literasi Gambar4.5.2. Gambar hasil minat baca peserta didik sebelum literasi
  • 69. 69 Gambar 4.5.3. Gambar hasil minat baca peserta didik setelah literasi
  • 70. 70 Gambar 4.5.4. Hasil Rekapan Minat peserta didik setelah kegiatan literasi
  • 71. 71 3. Menemui kepala sekolah untuk melaporkan hasil pelaksanaan kegiatan dan meminta tanda tangan Gambar 4.5.6. Menemui kepala sekolah untuk menyampaikan hasil dan meminta tanda tangan dan pengesahan Dalam mengukur ketercapaian peningkatan minat baca peserta didik saya melakukan analisis terhadap buku kunjungan baca untuk menilai partisipasi/kehadiran peserta didik dan juga judul buku yang dibaca selama kegiatan literasi berjalan secara jujur untuk dapat dipertaggungjawabkan kepada kepala sekolah. (Anti Kotupsi dan Akuntabilitas). Dalam kegiatan tersebut saya menemukan bahwa semua peserta didik hadir dan terdapat judul buku yang dibaca. Dari kegiatan ini dapat disimpulkan bahwa pemahaman peserta didik tentang pentingnya membaca sudah mulai terlihat. Efektif dan efisien (Komitmen Mutu). Setelah itu saya membandingkan hasil pengamatan minat peserta didik sebelum dan sesudah kegiatan literasi dan hasilnya yaitu: terdapat 3 dari 17 peserta didik yang kurang lancar membaca namun setelah literasi ke 3 peserta didik tersebut sudah dapat membaca dengan baik. Sedangkan sebelum literasi terdapat 7 peserta didik yang tidak dapat bernalar dengan baik namun setelah
  • 72. 72 literasi akhirnya meningkat menjadi 16 dan hanya 1 peserta didik yang masih kurang dalam bernalar. Setelah selesai mengevaluasi hasil dan merekapnya, saya kemudian menemui kepala sekolah untuk menyampaikan hal ini dan meminta tandatangan dan pengesahan sebagai bukti. Dalam mengukur ketercapaian peningkatan minat baca peserta didik khususnya kelas 6 SD Inpres Oesena saya menemukan bahwa ada kemajuan atau adanya peningkatan minat baca. Hal ini terbukti sebelum pengerjaan sarana literasi dan sosialisasi pemahaman tentang literasi peserta didik kurang tertarik untuk membaca walaupun sebagian besar peserta didik sudah mampu membaca dengan baik. Namun setelah penerapan kegiatan literasi peserta didik tertarik untuk membaca buku bacaan, bahkan mereka sudah mampu untuk menulis merangkum/intisari/pesan moral dari isi untuk di pajang di majalah dinding, serta dapat menceritakan kembali isi bacaan tersebut dan mengambil kesimpulan. Peserta didik tidak pernah melewatkan sehari untuk berkunjung ke pojok baca guna membaca buku untuk diceritakan di depan kelas. Hal ini membuktikan bahwa rasa percaya diri peserta didik meningkat, yang awalnya tidak berani tampil di depan kelas akhirnya rata-rata peserta didik mampu tampil di depan kelas untuk menceritakan hasil bacaannya. efektif dan efisien (komitmen mutu).. Output yang dihasilkan adalah rekapan hasil perbandingan minat baca sebelum dan sesudah penerapan literasi.
  • 73. 73 Kegiatan 6. Membuat laporan kegiatan Aktualisasi Dalam membuat laporan aktualisasi, saya melakukannya dalam Tiga Tahapan Yaitu: 1. Mengerjakan semua laporan Aktualisasi Gambar 8.1. Pembuatan laporan
  • 74. 74 2. Menemui kepala sekolah untuk melaporkan hasil kegiatan Gambar 8.2 Guru menyampaikan hasil kegiatan literasi kepada kepala sekolah
  • 75. 75 3. Meminta tanda tangan Gambar 8.3 Meminta tanda tangan dan pengesahan
  • 76. 76 4. Mengumpulkan bukti kegiatan untuk di bawa ke kupang. Gamabar 8.4 Bukti untuk dibawa ke Kupang
  • 77. 77 Gambar 8.4. Bukti untuk di bawa ke Kupang Dalam membuat laporan akhir, hal pertama yang saya lakukan adalah mengerjakan laporan akhir aktualisasi untuk dikonsultasikan kepada kepala sekolah sebagai bentuk tanggungjawab (Akuntabilitas) kepada kepala sekolah. Setelah itu saya menemui kepala sekolah untuk berkonsultasi dan meminta data yang masih kurang serta saran sebagai bentuk kerja sama (Nasionalisme). Setelah itu saya meminta waktu belia untuk dapat mengunjungi ruang kelas saya untuk dapat melihat hasil pekerjaan saya selama ini (Etika publik : sopan dan hormat menghormati). Kegiatan ini saya fungsikan untuk menjelaskan dampak yang terjadi setelah saya melakukan kegiatan aktualisasi secara jujur (akuntabilitas dan sopan serta hormat menghormati (etika publik). Pada kegiatan membuat laporan ini juga tidak lupa saya mengumpulkan semua bukti kegiatan hasil aktualisasi untuk dapat di bawa ke Kupang guna mempertanggung jawabkan hasil aktualisasi saya. Output yang dihasilkan adalah adanya laporan hasil pelaksanaan kegiatan aktualisasi yang telah ditandatangani oleh kepala sekolah.
  • 78. 78 4.1 Jadwal Pelaksanaan Aktualisasi. No Kegiatan November Desember III IV I II 1. Menyampaikan rencana aktualisasi kepada Kepala Sekolah 2. Menyiapkan sarana prasarana literasi (pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding). 3. Sosialisasi pemahaman literasi kepada peserta didik kelas VI 4. Melaksanakan kegiatan literasi 5. Melakukan evaluasi terhadap ketercapaian peningkatan minat baca peserta didik melalui kegiatan literasi 6 Mengerjakan laporan kegiatan aktualisasi
  • 79. 79 4.2 Pengendalian Aktualisasi oleh Mentor dan Coach di Tempat Aktualisasi Pengendalian Oleh Mentor Kegiatan 1 : Menyampaikan rencana aktualisasi kepada Kepala Sekolah Penyelesaian Kegiatan Catatan Mentor Paraf Mentor  Tahapan Kegiatan;  Melapor diri ke kepala sekolah sekaligus melakukan pertemuan dengan kepala sekolah berkaitan dengan kegiatan aktualisasi  Membahas rencana kegiatan aktualisasi  Mengesahkan rencana kegiatan  Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;  Adanya surat persetujuan dan dukungan dari kepala sekolah yang disahkan.  Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;  Akuntabilitas : tanggung jawab  Etika publik: hormat dan sopan  Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;  Mewujudkan misi organisasi yang ke-4 yaitu : Menerapkan sikap sopan dan ramah sesuai dengan nilai-nilai budaya daerah.  Penguatan Nilai Organisasi; Santun dan tanggung jawab Laksanakan kegiatan sesuai rancangan yang telah dibuat.
  • 80. 80 Kegiatan 2 : Menyiapkan sarana prasarana literasi (pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding). Penyelesaian Kegiatan Catatan Mentor Paraf Mentor  Tahapan Kegiatan;  Mendata dan menyediakan kebutuhan alat dan bahan untuk pembuatan pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding.  Menyediakan alat dan bahan pembuatan pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding.  Membuat pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding.  Membuat lembar penilaian terhadap sarana dan prasarana literasi untuk diamati dan dinilai oleh kepala sekolah  Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;  Terbentuknya sarana literasi (pojok baca, pohon literasi, majalah dinding di kelas dan taman baca di luar kelas yang menarik guna menarik minat peserta didik untuk membaca.  Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;  Etika publik : cermat  Komitmen mutu : Efektif dan berorientasi mutu  Nasionalisme : kerja sama  Anti korupsi : Mandiri, kerja keras  Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;  Mewujudkan misi ke-2 organisasi yaitu: Mengembangkan sistem pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan pembelajaran.  Penguatan Nilai Organisasi; Kreatif dan inovatif, kerja sama, bersahabat dan komunikatif Sarana prasarana literasi yang disediakan sudah baik dan menarik, namun diharapkan agar guru dapat menambah koleksi buku cerita dongen dan komik agar peserta didik lebih variatif dalam membaca. Guru juga perlu memperhatikan peserta didik untuk menjaga semua sarana prasarana yang ada terutama terhadap buku-buku agar tidak rusak dan hilang.
  • 81. 81 Kegiatan 3 : Sosialisasi pemahaman literasi kepada peserta didik kelas VI Penyelesaian Kegiatan Catatan Mentor Paraf Mentor  Tahapan Kegiatan;  Menyiapkan materi sosialisasi pemahaman literasi  Menyiapkan aturan dalam kegiatan literasi.  Membuat pengumuman kepada peserta didik kelas VI  Membuat daftar hadir  Melaksanakan kegiatan sosialisasi kepada peserta didik kelas VI  Mencatat hasil sosialisasi pada notulen untuk disampaikan kepada kepala sekolah dan meminta pengesahan.  Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;  Terlaksananya sosialisasi dengan baik sehingga peserta didik menjadi paham tentang literasi yang dibuktikan dengan dokumen : Adanya materi sosialisasi, aturan literasi, pengumuman kepada peserta didik kelas VI, daftar hadir, notulen hasil Sosialisasi yang disahkan oleh kepala Sekolah.  Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;  Akuntabilitas : Tanggung jawab, Kejelasan target  Etika publik: santun  Nasionalisme : Mandiri, kerja sama  Anti korupsi : Disiplin  Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;  Mewujudkan misi ke-2 organisasi yaitu: Mengembangkan sistem pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan pembelajaran.  Penguatan Nilai Organisasi; Kerja sama, tanggung jawab, bersahabat dan komunikatif Jangan berhenti untuk mensosialisasikan tentang pentingnya membaca kepada peserta didik agar mereka lebih paham
  • 82. 82 Kegiatan 4 : Melaksanakan kegiatan literasi Penyelesaian Kegiatan Catatan Mentor Paraf Mentor  Tahapan Kegiatan;  Peserta didik diberikan kesempatan untuk memilih buku bacaan secara bergiliran pada rak buku.  Mengisi data pada buku kunjungan baca dan kertas warna-warni yang disediakan untuk di gantung pada pohon literasi.  Peserta didik diberikan kesempatan untuk membaca buku bacaan pada pojok baca  Memberikan kesempatan untuk menulis intisari/pesan moral dari buku yang telah dibaca pada kartu majalah dinding untuk di pajang di majalah dinding.  Secara bergiliran peserta didik diberikan kesempatan untuk menceritakan dan merangkum intisari hasil bacaannya didepan kelas.  Guru mengamati dan menilai hasil kegiatan pada format penilaian observasi  Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;  Terlaksananya kegiatan literasi yang dibuktikan dengan: daftar nama peserta didik dan judul buku pada buku kunjungan pojok baca, tulisan data peserta didik pada kertas warna warni dan hasil rangkum/intisari/ pesan moral peserta didik pada kartu majalah dinding.  Adanya hasil penilaian Peserta didik  Adanya dokumentasi kegiatan  Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;  Akuntabilitas : tanggung jawab  Nasionalisme : Tidak diskriminatif  Komitmen mutu : Efektif dan Berorientasi mutu  Etika publik : Sopan  Anti Korupsi: Disiplin  Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;  Mewujudkan misi organisasi yang ke-2 organisasi yaitu : Mengembangkan sistem pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan pembelajaran.  Penguatan Nilai Organisasi; Gemar membaca, tanggung jawab, dan jujur Terus berikan motivasi kepada peserta didik untuk dapat membaca
  • 83. 83 Kegiatan 5 : Melakukan evaluasi terhadap ketercapaian peningkatan minat baca peserta didik melalui kegiatan literasi Penyelesaian Kegiatan Catatan Mentor Paraf Mentor  Tahapan Kegiatan;  Mengumpulkan bukti kegiatan untuk melakukan perbandingan minat baca peserta didik sebelum dan setelah literasi  Adanya hasil perbandingan minat baca peserta didik sebelum dan setelah literasi  Menarik kesimpulan dari hasil kegiatan  Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;  Adanya bukti kegiatan  Adanya hasil perbandingan  Adanya hasil kesimpulan dari kegiatan literasi  Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;  Akuntabilitas : Tanggung jawab, Kejelasan target  Akuntabilitas : Tanggung jawab, jujur  Komitmen mutu : Efektif, efisien  Anti korupsi : Jujur  Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;  Mewujudkan misi ke-2 organisasi yaitu: Mengembangkan sistem pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan pembelajaran.  Penguatan Nilai Organisasi; Jujur Bagus, sudah ada peningkatan minat baca peserta didik
  • 84. 84 Kegiatan 6 : Mengerjakan laporan kegiatan Aktualisasi Penyelesaian Kegiatan Catatan Mentor Paraf Mentor  Tahapan Kegiatan;  Mengerjakan semua laporan Aktualisasi  Menemui kepala sekolah untuk melaporkan hasil pelaksanaan kegiatan  Meminta tanda tangan  Mengumpulkan bukti kegiatan untuk dibawa ke Kupang  Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;  Adanya laporan aktualisasi yang telah dikerjakan  Adanyan surat keterangan selesai melaksanakan kegiatan aktualisasi dan laporan akhir yang ditandatangani dan disahkan oleh kepala sekolah  Adanya bukti kegiatan untuk dibawa ke Kupaang  Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;  Akuntabilitas: Tanggung jawab, legal, transparan  Nasionalisme, musyawarah  Etika publik: Sopan, hormat menghormati  Komitmen mutu: Efektif, efisien  Anti Korupsi: Kerja sama  Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;  Mewujudkan misi organisasi yang ke 2 yaitu : Mengembangkan sistem pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan pembelajaran, serta visi-misi ke-4 yaitu : Menerapkan sikap sopan dan ramah sesuai dengan nilai-nilai budaya daerah.  Penguatan Nilai Organisasi; Santun, kerjasama, bersahabat dan komunikati Perhatikan sistematika laporan
  • 85. 85 Pengendalian oleh Coach Kegiatan 1 : Menyampaikan rencana aktualisasi kepada Kepala Sekolah Penyelesaian Kegiatan Catatan Coach Paraf Coach  Tahapan Kegiatan;  Melapor diri ke kepala sekolah sekaligus melakukan pertemuan dengan kepala sekolah berkaitan dengan kegiatan aktualisasi  Membahas rencana kegiatan aktualisasi  Mengesahkan rencana kegiatan  Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;  Adanya surat persetujuan dan dukungan dari kepala sekolah yang disahkan.  Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;  Akuntabilitas : tanggung jawab  Etika publik: hormat dan sopan  Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;  Mewujudkan misi organisasi yang ke-4 yaitu : Menerapkan sikap sopan dan ramah sesuai dengan nilai-nilai budaya daerah.  Penguatan Nilai Organisasi; Santun dan tanggung jawab Baik dan lanjutkan
  • 86. 86 Kegiatan 2 : Menyiapkan sarana prasarana literasi (pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding). Penyelesaian Kegiatan Catatan Coach Paraf Coach  Tahapan Kegiatan;  Mendata dan menyediakan kebutuhan alat dan bahan untuk pembuatan pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding.  Menyediakan alat dan bahan pembuatan pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding.  Membuat pojok baca, taman baca, pohon literasi, dan majalah dinding.  Membuat lembar penilaian terhadap sarana dan prasarana literasi untuk diamati dan dinilai oleh kepala sekolah  Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;  Terbentuknya sarana literasi (pojok baca, pohon literasi, majalah dinding di kelas dan taman baca di luar kelas yang menarik guna menarik minat peserta didik untuk membaca.  Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;  Etika publik : cermat  Komitmen mutu : Efektif dan berorientasi mutu  Nasionalisme : kerja sama  Anti korupsi : Mandiri, kerja keras  Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;  Mewujudkan misi ke-2 organisasi yaitu: Mengembangkan sistem pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan pembelajaran.  Penguatan Nilai Organisasi; Kreatif dan inovatif, kerja sama, bersahabat dan komunikatif Foto kegiatan menyiapkan bahan, dan terbentuknya sarana
  • 87. 87 Kegiatan 3 : Sosialisasi pemahaman literasi kepada peserta didik kelas VI Penyelesaian Kegiatan Catatan Coach Paraf Coach  Tahapan Kegiatan;  Menyiapkan materi sosialisasi pemahaman literasi  Menyiapkan aturan dalam kegiatan literasi.  Membuat pengumuman kepada peserta didik kelas VI  Membuat daftar hadir  Melaksanakan kegiatan sosialisasi kepada peserta didik kelas VI  Mencatat hasil sosialisasi pada notulen untuk disampaikan kepada kepala sekolah dan meminta pengesahan.  Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;  Terlaksananya sosialisasi dengan baik sehingga peserta didik menjadi paham tentang literasi yang dibuktikan dengan dokumen : Adanya materi sosialisasi, aturan literasi, pengumuman kepada peserta didik kelas VI, daftar hadir, notulen hasil Sosialisasi yang disahkan oleh kepala Sekolah.  Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;  Akuntabilitas : Tanggung jawab, Kejelasan target  Etika publik: santun  Nasionalisme : Mandiri, kerja sama  Anti korupsi : Disiplin  Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;  Mewujudkan misi ke-2 organisasi yaitu: Mengembangkan sistem pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan pembelajaran.  Penguatan Nilai Organisasi; Kerja sama, tanggung jawab, bersahabat dan komunikatif Buatkan notulen sebagai bukti terlaksananya kegiatan tersebut
  • 88. 88 Kegiatan 4 : Melaksanakan kegiatan literasi Penyelesaian Kegiatan Catatan Coach Paraf Coach  Tahapan Kegiatan;  Peserta didik diberikan kesempatan untuk memilih buku bacaan secara bergiliran pada rak buku.  Mengisi data pada buku kunjungan baca dan kertas warna-warni yang disediakan untuk di gantung pada pohon literasi.  Peserta didik diberikan kesempatan untuk membaca buku bacaan pada pojok baca  Memberikan kesempatan untuk menulis intisari/pesan moral dari buku yang telah dibaca pada kartu majalah dinding untuk di pajang di majalah dinding.  Secara bergiliran peserta didik diberikan kesempatan untuk menceritakan dan merangkum intisari hasil bacaannya didepan kelas.  Guru mengamati dan menilai hasil kegiatan pada format penilaian observasi  Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;  Terlaksananya kegiatan literasi yang dibuktikan dengan: daftar nama peserta didik dan judul buku pada buku kunjungan pojok baca, tulisan data peserta didik pada kertas warna warni dan hasil rangkum/intisari/ pesan moral peserta didik pada kartu majalah dinding.  Adanya hasil penilaian Peserta didik  Adanya dokumentasi kegiatan  Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;  Akuntabilitas : tanggung jawab  Nasionalisme : Tidak diskriminatif  Komitmen mutu : Efektif dan Berorientasi mutu  Etika publik : Sopan  Anti Korupsi: Disiplin  Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;  Mewujudkan misi organisasi yang ke-2 organisasi yaitu : Mengembangkan sistem pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan pembelajaran.  Penguatan Nilai Organisasi; Gemar membaca, tanggung jawab, dan jujur Format penilaian cukup sudah membaca dengan baik dan sudah bernalar. Hasil ringkasan peserta didik dibawa ke Kupang
  • 89. 89 Kegiatan 5 : Melakukan evaluasi terhadap ketercapaian peningkatan minat baca peserta didik melalui kegiatan literasi Penyelesaian Kegiatan Catatan Coach Paraf Coach  Tahapan Kegiatan;  Mengumpulkan bukti kegiatan untuk melakukan perbandingan minat baca peserta didik sebelum dan setelah literasi  Adanya hasil perbandingan minat baca peserta didik sebelum dan setelah literasi  Menarik kesimpulan dari hasil kegiatan  Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;  Adanya bukti kegiatan  Adanya hasil perbandingan  Adanya hasil kesimpulan dari kegiatan literasi  Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;  Akuntabilitas : Tanggung jawab, Kejelasan target  Akuntabilitas : Tanggung jawab, jujur  Komitmen mutu : Efektif, efisien  Anti korupsi : Jujur  Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;  Mewujudkan misi ke-2 organisasi yaitu: Mengembangkan sistem pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan pembelajaran.  Penguatan Nilai Organisasi; Jujur Lakukan perbandingan minat baca peserta didik sebelum dan sesudah literasi
  • 90. 90 Kegiatan 6 : Mengerjakan laporan kegiatan Aktualisasi Penyelesaian Kegiatan Catatan Coach Paraf Coach  Tahapan Kegiatan;  Mengerjakan semua laporan Aktualisasi  Menemui kepala sekolah untuk melaporkan hasil pelaksanaan kegiatan  Meminta tanda tangan  Mengumpulkan bukti kegiatan untuk dibawa ke Kupang  Output Kegiatan Terhadap Pemecahan Isu;  Adanya laporan aktualisasi yang telah dikerjakan  Adanyan surat keterangan selesai melaksanakan kegiatan aktualisasi dan laporan akhir yang ditandatangani dan disahkan oleh kepala sekolah  Adanya bukti kegiatan untuk dibawa ke Kupaang  Keterkaitan Substansi Mata Pelatihan;  Akuntabilitas: Tanggung jawab, legal, transparan  Nasionalisme, musyawarah  Etika publik: Sopan, hormat menghormati  Komitmen mutu: Efektif, efisien  Anti Korupsi: Kerja sama  Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi;  Mewujudkan misi organisasi yang ke 2 yaitu : Mengembangkan sistem pembelajaran aktif, kreatif, dan menyenangkan dalam kegiatan pembelajaran, serta visi-misi ke-4 yaitu : Menerapkan sikap sopan dan ramah sesuai dengan nilai-nilai budaya daerah.  Penguatan Nilai Organisasi; Santun, kerjasama, bersahabat dan komunikati Perhatikan sistematika laporan
  • 91. 91 4.3 Hambatan dan Solusi dalam Pelaksanaan Aktualisasi Hambatan yang dialami selama masa aktualisasi adalah : a. Tidak tersedia listrik dan printer di sekolah untuk menunjang kegiatan b. Tidak tersedianya buku bacaan non pelajaran / buku fiksi di sekolah (cerita dongeng/cerpen, dan komik) c. Harus menyediakan bahan lokal berupa kayu yang kuat dan banyak untuk pembuatan taman baca. d. Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk pembuatan aksesoris pojok baca kurang lengkap jika ingin dibelanjakan di kecamatan. Adapun solusi untuk mengatasi masalah adalah : a. Berkonsultasi dengan kepala sekolah terkait hal tersebut dan beliau mengusulkan untuk menggunakan printernya. b. Atas inisiatif sendiri, saya mendownload buku cerita dongeng dan komik literasi dari internet untuk di print dan di jilid kemudian disiapkan di rak buku agar menunjang kegiatan memotifasi peserta didik dalam membaca. c. Berkonsultasi dengan teman guru terkait hal tersebut, dan hasilnya adalah mengumumkan kepada peserta didik kelas IV, V, dan VI untuk dapat membawanya dari rumah. d. Atas inisiatif sendiri, ketika pulang dari Kupang saya langsung mendata alat dan bahan untuk dibelanjakan di Soe sebelum ke tempat tugas.
  • 92. 92 4.4 Analisis Dampak Implementasi Sikap Perilaku Bela Negara, Nilai-nilai Dasar PNS, Kedudukan dan Peran PNS dalam NKRI Kegiatan 1 Menyampaikan rencana aktualisasi kepada kepala sekolah Pada kegiatan 1 terdapat beberapa aktulisasi nilai dasar PNS maupun kedudukan dan peran PNS dalam NKRI yaitu : 1. Koordinasi yang merupakan cerminan dari Whole of Goverment 2. Menghargai atasan yang merupakan cerminan dari nilai dasar Nasionalisme dan Etika Publik 3. Tanggung jawab yang merupakan cerminan dari nilai dasar Akuntabilitas Output dari kegiatan ini adalah terbangunnya kesepakatan/dukungan/restu dari atasan terhadap pelaksanaan kegiatan aktualisasi. Hasilnya adalah kegiatan aktualisasi dapat segera dilaksanakan sesuai dengan rancangan yang telah disusun. Manfaatnya adalah tidak terjadi kemunduran jadwal/sesuai waktu yang dirancang. Dampak apabila nilai dasar PNS serta Kedudukan dan peran PNS dalm NKRI tidak dilaksanakan adalah, kegiatan tidak dapat berjalan dengan semestinya seperti yang telah direncanakan, bahkan mungkin akan mendapat halangan/kendala sehingga menyebabkan seluruh rangkaian kegiatan tidak dapat dilaksanakan. Bagi saya pribadi sebagai seorang guru juga dapat berdampak anggapan bahwa saya tidak memiliki tata krama/sopan santun, sehingga ke depannya akan menyulitkan dalam membangun sebuah kerja sama tim yang baik di sekolah.