SlideShare a Scribd company logo
1 of 40
Download to read offline
Kabupaten Barru
Laporan
Aksi Perubahan
#BarruBaik
Membangun Aplikasi Android #BarruBaik untuk
Informasi dan Komunikasi Publik
Inovasi NDH_20
Aska Mappe
Wakil Bupati Barru
Ir. H. Suardi Saleh, M.Si.
Bupati Barru
Dr. Andi Taufik, M.Si
Kepala Puslatbang KMP LAN Makassar
BarruBaik
Susunan Tim Kerja Aksi
Perubahan
MENTOR
Syamsuddin, S.IP. M.Si
Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik Kabupaten Barru
COACH II
Maylitha Achmad, S.Psi, MBA
Widyaiswara Puslatbang KMP LAN Makassar
INOVATOR
Ardi Susanto, SH
Kepala Bidang Humas, Informasi dan Komunikasi Publik
COACH I
dr. Grace V. Dumalang, M.Kes
Widyaiswara Puslatbang KMP LAN Makassar
KATA PENGANTAR
Alhamdulillah, Segala Puji kepada Allah yang Maha Melimpahkan Kebaikan atas
terbangunnya Aplikasi Android #BarruBaik, sejak hembusan ide, kekuatan fikiran,
hingga kemudahan dalam implementasi Aksi Perubahan termasuk keberuntungan
dalam merakyatnya Aplikasi Android ini di Masyarakat Barru.
Aplikasi ini tidak hanya diperuntukkan sebagai pemenuhan tugas Aksi Perubahan
Semata, namun sebagai upaya untuk membuat karya kepemimpinan yang
diharapkan memiliki manfaat ke Publik serta bernilai ibadah.
Perkenankan kami, menyampaikan terima kasih kepada Bapak Bupati Barru, Ir. H.
Suardi Saleh, M.Si yang telah memberikan penugasan mengikuti Pelatihan
Kepemimpinan Adaministrator di Institusi Pelatihan Terbaik di Republik ini,
Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia (LAN RI).
Terima kasih untuk segenap tenaga pengajar/fasilitator/panitia pelaksana yang
telah membimbing inovator selama proses pembelajaran meski ditengah Pandemi
Covid-19.
Terima kasih untuk Pimpinan kami, Bapak Syamsuddin, S.IP, M.Si selaku Mentor dan
Ibu Maylitha Achmad, S.Psi, MBA selaku Coach, yang terus melakukan
pendampingan, memberi arahan dan menyempurnakan Aksi Perubahan ini.
Terima kasih pula untuk Tim Kerja kami, Pak Ahmad dan Bu Andi Marjani khususnya
Programmer Mabrur Syamhur serta segenap dukungan stakeholder baik dari
Internal maupun Eksternal semisal Bagian Protokoler dan Komunikasi Pimpinan
atas supporting Karya Fotografer termasuk sahabat Wartawan Barru, Aktivis LSM
dan Insan Pers lainnya serta dukungan dana dari Pihak Sponsor.
Spesial Thanks untuk Bapak Andi Rusman Rustam, S.STP, M.Si yang menjadi awal
dari ide membangun Aplikasi Android #BarruBaik ini.
Dan untuk semua ini, perkenankan kami menyampaikan rasa hormat kepada Ibunda
Saya, atas segenap Doa dan bantuan Materinya serta Keluarga Kecil kami dengan
segala Cinta dan Dukungannya.
Hormat Kami
Ardi Susanto, SH
NDH_20
DAFTAR ISI
Pendahuluan
1
Deskripsi Proses Kepemimpinan
2
Deskripsi Hasil Kepemimpinan
3
Keberlanjutan Aksi Perubahan
4
Testimoni Publik
5
a. Membangun Integritas dan Akuntabilitas Kinerja Organisasi
b. Pengelolaan Budaya Kerja dengan Pemanfaatan IT
c. Membangun Jejaring dan Kolaborasi
a. Capaian dalam Perbaikan Kinerja Organisasi
b. Manfaat Aksi Perubahan
Tindak Lanjut kegiatan Jangka Menengah dan Jangka Panjang
CHAPTER ONE
Pendahuluan
#BarruBaik
Bidang Humas, Informasi, dan Komunikasi Publik adalah struktur organisasi baru yang pada 7
Januari 2020 dengan Peserta PKA NDH_20 Ardi Susanto, SH sebagai Pejabat Pertama Kepala
Bidang Humas, Informasi dan Komunikasi Publik dalam posisi Jabatan Eselon IIIb.
Berdasarkan penyelenggaraan urusan berdasarkan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014
tentang Pemerintahan Daerah untuk sub urusan informasi dan komunikasi publik sebagai urusan
pemerintahan konkuren, meliputi :
1. Perumusan Kebijakan Teknis Bidang Informasi dan Komunikasi Publik.
2. Monitoring Opini dan Aspirasi Publik.
3. Monitoring Informasi dan Penetapan Agenda Prioritas Komunikasi Pemerintah Daerah.
4. Pengelolaan Konten dan Perencanaan Media Komunikasi Publik.
5. Pelayanan Informasi Publik.
6. Layanan Hubungan Meddia.
7. Kemitraan dengan Pemangku kepentingan.
8. Manajemen Komunikasi Krisis.
9. Penguatan Kapasitas Sumber Daya Komunikasi Publik.
10. Dukungan Administrasi, Keuangan, dan Tata Kelola Komisi Informasi di Daerah.
Struktur Organisasi
Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik
Kabupaten Barru
Peraturan Bupati No. 43 Tahun 2019
MEDIA INFORMASI DAN PRODUK KEHUMASAN
Sebelum Aksi Perubahan, pelaksanaan media komunikasi publik
mengandalkan beberapa Media Sosial seperti Website,
WhatsApp, Facebook, dan Youtube sebagai media penyebaran
informasi publik. Demikian pula, rilis media atas kegiatan pemerin-
tahan diterbitkan secara kontinyu dan terorganisir di media cetak
dan media online yang bekerjasama dengan Pemerintah Daerah.
Kelemahan penggunaan komunikasi publik via media sosial
adalah cakupan publik yang dijangkau terbatas, serta sulit dikanal-
isasi untuk terus tayang di tampilan depan, sebab sistem komuni-
kasi terus saling menimpa informasi sebelumnya dengan informasi
yang lebih baru.
Kelemahan dalam rentang jangkauan pembaca termasuk tidak
terserapnya secara maksimal produk Humas semisal flyer, pengu-
muman, maupun konten kreatif lainnya. Sedangkan, pemanfaatan
media cetak maupun media on line mitra Humas, melalui rilis
media ke Wartawan maupun Jurnalis, memiliki biaya yang tidak
efisien dari sisi penggunaan anggaran.
Media Komunikasi Publik terbagi atas media cetak, media peny-
iaran, media daring, media sosial, media luar ruang, dan komuni-
kasi tatap muka.
Media Komunikasi Publik terbagi atas media cetak, media peny-
iaran, media daring, media sosial, media luar ruang, dan komuni-
kasi tatap muka.
Kelebihan dan Kekurangan
Media Informasi
No Jenis/Nama Media Kelebihan Kekurangan
1 Cetak Eksklusif dan
Menasional
Mahal dan Pembaca
SangatTerbatas di Daerah
2 Online Mudah dan Murah Jangkauan Pembaca
Terbatas sebab harus di
searching
3 Via WhatsApp Komunikatif dan
Mudah
Jumlah Jangkauan
Dibatasi dan Penyebaran
Komunikasi Tidak Terukur
4 Medsos Facebook/
Instagram/ Twitter/
Youtube
Merakyat dan Murah Informasi Sulit Ditelusuri
dan Dikoordinir
5 Media Luar Ruang
(Baliho)
Ekslusif Sangat mahal
6 Radio Responsive Kurang Diminati
Olehnya, dibutuhkan sebuah aplikasi yang menginte-
grasikan semua bentuk media komunikasi publik dan menja-
di rujukan atau sumber utama dari publik di daerah. Aplikasi
sebagai sarana informasi dan komunikasi publik yang mu-
takhir, mudah, dan terukur berbasiskan android dan dapat di
download di Playstore sehingga mudah menjangkau semua
khalayak pengguna smartphone di Barru
Berikut, beberapa produk kehumasan, yaitu:
1. Rilis harian berita kegiatan pimpinan;
2. Rilis foto kegiatan pemerintah daerah;
3. Flyer ucapan hari besar nasional;
4. Kartu ucapan milad, peristiwa penting, atau duka cita;
5. Video kegiatan;
6. Pengumuman atas surat edaran, instruksi, kebijakan
umum;
7. Jenis komunikasi lainnya
Dari beragam produk dimaksud, yang disalurkan ke
public menggunakan beragam media dapat lebih efektif dan
murah bila dikelola dalam sebuah media yang dapat diakses
oleh publik dengan mudah secara langsung melalui smart-
phone.
CHAPTER TWO
Deskripsi Proses Kepemimpinan
#BarruBaik
Logo Aplikasi Android #BarruBaik
Makna Logo Aplikasi Android #BarruBaik
Simbol Tanda Pagar (#) atau disebut juga Hastag
adalah bentuk metadata tag yang akan terbaca di
microblogging layanan jejaring social. Hal ini juga secara
filosofis dapat dimaknai sebagai bentuk Pagar Bugis
(Wala Suji) yang diambil dari Kearifan Lokal dinamakan
Sulapa Eppa, dimana suku Bugis Makassar memiliki
filosofi dalam hidup bahwa mereka memandang dunia
sebagai sebuah kesempurnaan.
Barru Baik adalah nama yang juga sarat dengan
makna filosofi, yaitu Kabupaten Barru selama ini dikenal
sebagai daerah yang namanya sama dengan 99 Nama
Indah Allah SWT (Asmaul Husna) yaitu Al Barru yang
berarti Maha Melimpah Kebaikan, karena itu dalam sisi
etimologi untuk penamaan, maka Barru dapat diartikan
Kebaikan yang akar katanya adalah Baik.
Dari filosofi ini, sehingga nama aplikasi dituliskan
dengan bersambung yaitu #BarruBaik dengan penulisan
yang tidak dipisahkan sebab akan menjadi Hastag yang
terbaca dalam metadata tag di system komputasi.
Aplikasi ini merupakan pagar atau perlindungan terhadap
informasi di Kabupaten Barru sebagai bagian yang tidak
dapat dipisahkan dengan kebaikan.
Sebagai fitur informasi publik tempat untuk menemukan informasi
berbentuk pengumuman ke public semisal surat edaran,
peraturan bupati, peraturan daerah, dan pengumuman lainnya. `
Sebagai fitur informasi publik yang berisi rilis humas baik dalam
bentuk link berita, foto kegiatan pimpinan, maupun flyer, baligho
atau kartu ucapan. .
Barru Hari ini
Pengumuman Publik
Sebagai fitur informasi publik meliputi informasi pusat kegiatan,
pusat perbelanjaan, pariwisata, maupun even yang akan dilakukan
dalam waktu tertentu.
Pesona Barru
Warga Baik
Ruang Ide Baik
Sebagai ruang komunikasi publik yang di isi oleh individu/badan
usaha yang ada di Barru secara mandiri untuk berbagi data diri
berupa NIK, Foto, Nama, Alamat, Kompetensi, Pekerjaan, Nomor
HP, dan alamat Facebook serta membuka lowongan kerja.
Diharapkan data ini nantinya termanfaatkan bagi para pencari jasa
sesuai kebutuhan, semisal pencari masyarakat lainnya yang
membutuhkan Guru Les atau tukang kayu.
Sebagai ruang komunikasi publik dengan tayangan yang
dikelompokkan berdasarkan urusan pemerintahan untuk
mendapatkan masukan publik berupa ide, saran maupun diskusi
terarah dari tiap urusan yang menjadi kewenangan pemerintah
Pengembangan Aplikasi
Indikator keberhasilan dari Aksi Perubahan adalah terbangunnya Aplikasi
Android yang dapat didownload oleh Publik di Playstore yang kemudian diisi
dengan berbagai jenis produk kehumasan yang pada akhirnya tercipta kemu-
dahan dalam informasi dan komunikasi publik.
Oleh karena itu, sejak awal yang kami lakukan adalah menggalang
dukungan baik dengan membentuk Tim Kerja kemudian melakukan komuni-
kasi kepada Pimpinan serta melakukan pendekatan secara personal kepada
Stakeholder lainnya.
BarruBaik
Susunan Tim Kerja Aksi
Perubahan
ADMIN Ahmad, SS
Kepala Esksi Pengelolaan Media Komunikasi Publik Bidang Humas
Informasi dan Komunikasi Publik Diskominsta Kab. Barru
Ary Sandi Putra Aritonang
Kepala Seksi Penyediaan Data Bidang Humas Informasi dan Komunikasi Publik
Diskominsta Kab. Barru
Mabrur Syamhur
PEMBUAT
KONTEN Artikel
Herdiman Tabi
Adam Husain, ST
APP
DEVELOPER
Fahrul Islam Dahlan
Firman Taqwa, S.kom
Video
Desain Grafis
ADMINISTRASI
Andi Marjani, SH
Sunarti, Amd.Kom
Firmarani
b
a
r
r
u
b
a
i
k
.
i
n
f
o
Kabubaten Barru - Sulawesi Selatan
barrubaik.info
baikbarru@gmail.com
B a r r u B a i k
M a n u a l B o o k
Ingat Barru, Ingat Baik, Karena #BarruBaik
Manual Book #BarruBaik
Penyempurnaan Aksi Perubahan Bersama Kepala Dinas
Komunikasi, Informatika dan Statistik Kabupaten Barru
Bapak Syamsuddin, S.IP, M.Si
SK PEMBENTUKAN TIM KERJA
Sekretaris Daerah
Barru
Dukung Implementasi
Perubahan
Dr. Ir. Abustan M.Si
PARTNER
Kabupaten Barru
Kendala di masa Pandemi Covid-19 yang bersamaan dengan meningginya Kasus
serta Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3 sebagai Zona
Merah di Kabupaten Barru, sehingga dengan penerapan 30% Work From Home, per-
temuan secara tatap muka bersama dengan Anggota Tim tidak dapat dilakukan secara
berkala.
Hal ini, diperberat dengan adanya hasil Laboratorium PCR bagi Reformer yang
dijustifikasi Terkonfirmasi Positif Covid-19 selama Bulan Juli hingga Awal Agustus, yang
berakibat kordinasi serta implementasi berbagai tahapan dalam Milestone menggu-
nakan Perangkat Media Informasi berupa Medsos Facebook dan Grup WhatsApp untuk
menjalankan proses implementasi Aksi Perubahan.
Kendala selanjutnya yang dihadapi dalam proses ini adalah, mahalnya biaya dalam
membangun sebuah Aplikasi Android yang diawali dengan Menyewa Server, Membeli
Domain, Pembuatan Web, Menyusun Logika Lay Out Android, yang kesemuanya mem-
butuhkan biaya.
Disisi lain, arahan untuk menggunakan sumber daya yang tidak membebani angga-
ran Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik Kabupaten Barru, sebab anggaran
dimaksud telah memiliki arah dan kegiatannya masing-masing.
Ditambah dengan belum adanya Programmer yang handal di Instansi Diskominsta
yang dapat membangun Aplikasi berbasis Lay Out Android.
Beruntungnya, sebab Programmer Frelancer yang bersedia terlibat dalam Tim Kerja
adalah Programmer yang memiliki hubungan kekerabatan (Adik Sepupu) dan bersedia
untuk bekerja sama dengan sepenuh hati serta tidak membebani Reformer dengan
pembiayaan yang mahal bahkan dapat diangsur.
Sehingga pembiayaan dapat diminimalisir, meski tetap dengan menggunakan biaya
pribadi untuk membeli jasa layanan teknologi informatika berupa domain, server, dan
pendaftaran Android di Playstore.
Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan
Statistik Kabupaten Barru, Syamsuddin, S.IP, M.Si
yang juga bertindak selaku Mentor yang pada
saat sama juga mengikuti Pelatihan
Kepemimpinan Nasional untuk Pejabat pimpinan
Tinggi terus mensupport.
Kedudukan Beliau yang dengan sangat jelas
memahami metode dan tahapan dalam
implementasi Aksi Perubahan menjadi berkah
bagi Reformer sebab dapat terus berkordinasi,
berkonsultasi, dan mendapatkan arahan demi
terlaksananya implementasi dengan baik.
Beliau dengan Bijaksana memberikan arahan
Langkah-demi Langkah serta berbagi Tips dan
Trik untuk melaksanakan Aksi Perubahan secara
efisien dan efektif.
Komunikasi yang dibatasi oleh Pandemi
Covid-19 sebab Reformer sempat di dijustifikasi
oleh Hasil Test PCR sebagai Positif Covid-19 di
tengah jadwal Aksi Perubahan serta masalah
Work From Home akibat PPKM Level 3 yang
terjadi di Barru pada Bulan Juli-Agustus, tidak
menjadi hambatan komunikasi dengan Mentor.
Hal ini, memudahkan proses dalam
implementasi Aksi Perubahan meski tidak dapat
memenuhi beberapa tahapan sesuai jadwal
yang ditetapkan dalam Milestone, namun semua
Milestone terlaksana sesuai harapan atas
bimbingan dan arahan Beliau.
Pengelolaan Budaya Kerja
Dengan terbangunnya Aplikasi Android #BarruBaik sejak dibentuknya Tim Kerja
hingga Implementasi Aksi Perubahan membuat beberapa perubahan signifikan dan
menggembirakan di Bidang Humas, informasi dan Komunikasi Publik.
Hal ini diakui dan mendapat Apresiasi oleh Kadis Kominsta Barru sebagai hal yang
lebih baik dan sesuai harapan.
“Mengikuti Latpim ini ada hikmahnya, sebab membuat Pegawai yang kemudian
menjadi Pelaksana Harian dan melaksanakan Fungsi selama Kabid Humas Latpim
menjadi lebih proaktif dan bersemangat untuk melaksanakan Tupoksi sehingga
terbangun proses kaderisasi secara alamiah dan mengarah lebih baik,” sebut
Syamsuddin, S.IP, M.Si dalam menyampaikan asumsinya dengan tidak hadirnya Reformer
selama beberapa minggu selama Proses Pembelajaran On Campus.
Hal ini dijustifikasi dengan tidak adanya penurunan kualitas dalam produk
kehumasan yang dirilis ke Publik menjadi penanda bahwa system budaya organisasi
telah terbangun dengan solid dan bekerjasama serta lebih dewasa untuk saling
mendukung sebagai Tim untuk selenggarakan Tupoksi sesuai harapan.
Demikian pula saat proses Aksi Perubahan, dimana Tim Kerja yang notabene
merupakan Staf di Bidang Humas, Informasi dan Komunikasi Publik, bahu membahu
dalam memenuhi ekspektasi public untuk informasi yang up to date serta produk
yang memiliki nilai edukasi, informatif, menghibur, maupun ditampilkan futuristic.
Yang paling signifikan, adalah stimulus public atas komitmen Pemerintah Daerah
yang kini ada digenggaman smartphone mereka sehingga dapat meningkatkan
pencitraan dan wibawa pemerintah secara langsung.
MEMBANGUN
JEJARING
DAN
KOLABORASI
Semua stakeholder khususnya insan
persa baik itu wartawan, koresponden
local, influencer youtube, pihak
pengelola radio maupun aktivis LSM
yang menjadi Mitra Humas memiliki
hubungan emosional yang terjaga dan
terbangun untuk saling berbagi dan
mendukung kemajuan Barru termasuk
memudahkan Implementasi Aksi
Perubahan.
Hal ini secara eksisting, dipengaruhi
karena Bidang Humas, Informasi, dan
Komunikasi Publik memiliki Dapur
tersendiri yang terus “Mengepul”
sepanjang hari kerja, untuk menyajikan
segelas teh atau kopi termasuk
membuat masakan untuk makan siang
bagi siapapun yang berkunjung di hari
kerja, sehingga suasana kordinasi dan
keakraban dapat terbangun non formal.
Hari-hari yang telah dilalui dengan
kebersamaaan ini, membuat Implementa-
si Aksi Perubahan menjadi topik yang
didiskusikan dan terus diberi ide, saran
dan masukan untuk penyempurnaan.
Termasuk dukungan dalam sosialisasi
yang menggunakan kolaborasi bersama
jejaring Media Komunikasi yang dimiliki
oleh Stakeholder Wartawan sehingga
terus diperbincangkan selama masa aksi
perubahan oleh public melalui share via
WhatsApp Grup maupun terbitan media
cetak berupa koran, tabloid, dan majalah.
Strategi ini, membuat permasalahan
yang ada berat sama dipikul, ringan smaa
dijinjing, termasuk dengan kebersamaan
membahas isu terkini atau mengevaluasi
produk kehumasan dengan Stakholder
Humas seperti yang hampir tiap hari
berkunjung untuk “Coffe Morning, Ngeteh
dan Makan Siang Bersama” di Ruang Kerja
Bidang Humas.
Penerbitan di Harian Parepost
Diskusi Penyempurnaan Aplikasi bersama Wartawan Lokal
#BarruBaik di Majalah Ininnawa
KOLABORASI
Broadcasting
Bersama Artis Lokal Wa Dennu
1. Memberdayakan semua stakeholder internal
untuk turun meliput dan cepat dalam
menarasikan peristiwa untuk kemudian dilaku-
kan olah rilis pada hari yang sama ditayangkan
dalam aplikasi;
2. Pembuatan flyer pengumuman tidak lagi
bertumpu pada Produk Kehumasan atau kegia-
tan pemerintah daerah semata, namun juga
melihat Komunikasi Publik di WhatsApp Group,
yang berisi Info Komunitas, Instansi, Even, dan
sejenisnya untuk kemudian di jadikan bahan
yang disampaikan ke public melalui aplikasi ini;
3. Penguatan pendanaan untuk sosialisasi
Aplikasi agar lebih massif dalam waktu singkat
dengan melakukan pendekatan ke beberapa
Instansi Teknis semisal Baznas Barru dan BPJS
Ketenagakerjaan;
4. Melibatkan media informasi on line yang ada
dan eksisting di Kabupaten Barru untuk bersama
mengambil manfaat dari para User Aplikasi
dengan menayangkan Link Berita atau Informasi
mereka di fitur Aplikasi.
IDE DALAM KOMUNIKASI
NON FORMAL
Alhamdulillah, dalam proses komunikasi
baik dalam pengajuan proposal maupun
pernyataan dukungan atau komitmen
bersama, semua pihak dapat menerima
dan bersedia untuk mendukung Aplikasi ini
dengan dukungan berupa Dana untuk
Sosialisasi.
Apalagi, aplikasi ini juga menyediakan
tautan link instansi atau badan hukum
lainnya mengingat bahwa biaya
pengembangan aplikasi ini belum atau
tidak tercover dianggaran kami,
sehingga untuk menutupi biaya yang
diperlukan, membutuhkan upaya khusus
dengan komunikasi dengan sponsor
disertai penawaran untuk tayang di
aplikasi ini sebagai sponsor.
Beberapa instansi, media, dan
organisasi berbasis informasi public telah
bergabung dan bersedia mendukung
pengembangan aplikasi ini, antara lain :
1. Badan Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Barru
2. Badan Pengelolaan Jaminan Kesehatan Ketenagakerjaaan
3. Web Budaya Attoriolong
4. Web Komunitas Pariwisata Barru.Org
5. Media Lokal Radar Barru dan AK 77
Selain itu, kami melakukan proses sosialisasi secara massif dengan
berkolaborasi dengan Anggota DPRD Barru, dalam hal ini Bapak Andi Wawo
Mannojengi, SH yang melaksanakan sosialisasi Perda sekaligus mengajak
Kabid Humas bersama mensosialisasikan Aplikasi ini dikegiatan tersebut.
Termasuk dengan melakukan Broadcasting melalui Influencer Youtuber di
Barru KIBAR Podcast serta mengajak Artis Jenaka Barru yang sedang Viral
“Wa Dennu” untuk bersama mensosialisasikan Aplikasi ini.
Selain itu, menggalang hamper lebih dari 30 media Online untuk
menerbitkan pemberitaan terkait Launching Aplikasi Android ini.
Kami juga membuat beberapa Baliho yang di sebar disemua kecamatan
Se-Kabupaten Barru serta di letakkan di tempat strategis di beberapa titik di
Kabupaten Barru.
Sosialisasi
Saat ini, Aplikasi Android #BarruBaik sejak dilaunching oleh
Bapak Bupati Barru pada tanggal 14 Agustus 2021, atau tiga
minggu yang lalu, telah di download oleh lebih dari 1.000
Downloader, dalam 30 hari.
Rata-rata downloader mencapai 50 masyarakat Barru tiap
harinya, dan insyaAllah terus bertumbuh sebab sosialisasi terus
digalakkan di tiap kecamatan maupun via media komunikasi
teknologi informasi lainnya.
User pengguna fitur platform Warga Baik sudah memiliki
daftar urut 117 User yang bersedia mengupload fitur tenaga
kerja maupun lowongan kerja.
Publikasi Berita mencapai 50 rilis berita Pemda dalam 20
hari.
Flyer yang ditayangkan sebagai pengumuman sebanyak
136 Galeri.
Olehnya, dapat disimpulkan dalam jangka pendek, Aksi
Perubahan di aplikasi ini yaitu:
CHAPTER
THREE
Deskripsi
Hasil
Kepemimpinan
a. Pejabat dan Staf di organisasi terlihat kinerjanya oleh Publik secara
harian dan up to date;
b.Produk kehumasan menjadi lebih tertata dan dapat dilakukan
evaluasi penyempurnaan dengan lebih mudah;
c. Arsip produk tersimpan dengan baik di Cloud (Server) sehingga
mudah untuk ditemukan dan didownload kembali jika diperlukan;
d.Informasi ke publik berada dalam aplikasi yang dikontrol dan dike-
lola oleh Humas, sehingga untuk mengedit maupun melakukan
penyempurnaan, dapat dilakukan dengan cepat;
e.Menjadi sumber justifikasi terlaksananya urusan pemerintahan
konkuren di bidang informasi dan komunikasi publik.
Capaian dalam Perbaikan
Kinerja Organisasi
Manfaat Aksi Perubahan
a. Sasaran informasi menjadi tidak terbatas dan menyeluruh ke
masyarakat dalam Daerah maupun Orang Barru yang merantau dan
bertebaran di Seantero Nasional;
b.Aplikasi menjadi sumber informasi terpercaya dan saluran
komunikasi Pemda yang utama;
c. Terfasilitasinya Ide baik dalam bentuk aspirasi maupun opini Publik
ke Pemerintah Daerah sebagai bagian dari Tupoksi Kehumasan;
d.Terwadahinya berbagai Website Pemda termasuk Perangkat Daerah
ke public dengan mudah;
e.Masyarakat memiliki ruang dalam Aplikasi dalam bentuk Platform
berbagi pakai untuk menyampaikan informasi baik mengenai
kompetensi dirinya selaku tenaga kerja maupun sebagai pemberi
lowongan kerja.
# B a r r u B a i k
CHAPTER
FOUR
KEBERLANJUTAN PERUBAHAN
TUJUAN
Jangka Pendek (2 Bulan)
Terciptanya kemudahan publikasi informasi publik sebagai
layanan informasi dan komunikasi publik pemerintah
daerah ke masyarakat.
Jangka Menengah (1 Tahun)
Terintegrasinya Jurnalis PPID di masing-masing Perangkat
Daerah dalam memberikan layanan informasi kepada
publik.
Jangka Panjang (2 Tahun)
Terhimpunnya publikasi informasi publick dalam satu
aplikasi layanan informasi dan komunikasi publik
MANFAAT
Bagi Organisasi
Bagi Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik akan memiliki media
komunikasi informasi yang mudah dalam meningkatkan hubungan
kemasyarakatan dengan penyebarluasan informasi yang sesuai dengan
perkembangan jaman melalui teknologi informasi berbasis aplikasi
smartphone.
Bagi Pemerintah Daerah akan mudah dalam menyampaikan informasi,
pengumuman maupun arahan kebijakan pengaturan ke public termasuk
publikasi beberapa layanan aplikasi pemerintahan untuk menyampaikan
informasi yang telah dihimpun sebelumnya termasuk informasi penting
semisal pusat kegiatan dan destinasi wisata.
Bagi Skateholder Lainnya
Bagi Masyarakat, dengan aplikasi ini memudahkan untuk mengetahui
perkembangan mutakhir daerah tanpa menggunakan media social lainnya, serta
memiliki garansi bersumber dari aplikasi informasi dan komunikasi public terper-
caya;
Bagi dunia usaha, aplikasi ini dapat menginformasikan layanan yang mereka
dapat berikan ke public sebagai bentuk promosi gratis dan terpercaya;
Bagi Individu pencari kerja, layanan ini memberikan ruang untuk publikasi
kompetensi diri untuk dapat diketahui oleh public yang membutuhkan jasa
layanan yang ditawarkan.
HARAPAN DAN
TESTIMONI PUBLIK
Sesuai dengan tujuan dimaksud, aplikasi ini nantinya akan di upgrade ke versi
ke dua, dengan penambahan platform yakni
Fitur Komunitas Sosial dalam bentuk platform untuk dapat diisi oleh komunitas
masyarakat baik dalam bentuk struktur organisasi, visi misi, maupun informasi
kegiatan terdekat.
Fitur Komunitas Ekonomi yang dapat diisi secara mandiri oleh Pemilik UMKM
maupun badan usaha produksi rumah tangga yang nantinya dapat mempublikasi
jualannya, baik berupa tanah, kebun, sawah, kendaran maupun jualan lainnya atau
produk makanan minuman.
Fitur Rilis Perangkat Daerah yang berisi notulensi program kerja dan kegiatan
beserta foto yang terkonsumsi public.
HARAPAN DAN
TESTIMONI PUBLIK
Sehingga dalam jangka menengah, akan dilakukan pem-
baruan meningkatkan ke Versi yang telah disempurnakan
sesuai harapan public.
Berikut Draft Notulensi Rilis bagi kegiatan Pemerintahan
Daerah, Kecamatan dan Desa yang ingin di publikasikan ke
Masyarakat melalui Aplikasi Android BarruBaik sebagai Kinerja
Pemda atau sebagai Jejak Digital Kinerja.
Caranya, isi dan lengkapi Notulensi minimal dengan unsur
sebagai berikut:
Waktu :
Tempat :
Tanggal :
Nama Kegiatan :
Pejabat yang Hadir :
Peserta yang Hadir:
Testimoni/Sambutan/Arahan/Komentar dari Pemrakarsa :
Testimoni/Sambutan/Arahan/Komentar dari Stakeholder
lainnya :
-----
Sertakan Minimal 4 Foto Kegiatan dan Kirimkan ke
081355555454 (Kabid Humas, Informasi dan Komunikasi
Publik).
TESTIMONI
DI SOSIAL MEDIA
Kelompok Ternak Sipakaenre “Aplikasinya mantap cumin memang
masih butuh pengembangan di masa pandemic ini harusnya ada fitur
khusus info Covid-19 di Kabupaten Barrusupaya masyarakat lebih mudah
tahu perkembangan Covid-19 di Barru, Apresiasi untuk Pemda Barr uterus
berinovasi”
Andi Hasanuddin (Pengamat Budaya Bugis Barru) “Aplikasinya
moga bisa bermanfaat bagi Kabupaten Barru tercinta”
Jon Rantepadang (Tim Ahli Bupati Barru) “Semoga Bermanfaat
khususnya bagi Masayarakat Barru”
Ahmad Zakir Naik (Pejabat Biro Hukum Sekprov Sulsel) “#BarruBaik,
apanya lagi mau di kasi saran, sudah baik”
Fahri Sangatta “Luar biasa, terus berkarya, berinovasi untuk Kabupat-
en Barru lebih baik, semoga aplikasinya bermanfaat untuk masyarakat
Barru, Alhamdulillah saya sudah Download apk nya”
Sikap dan Karakter harus
konsisten dan dapat
diprediksi oleh semua
orang.
Demikianlah cara menjaga
kepercayaan siapapun yang
Bekerja , Bersama
Ardi Susanto, SH
Ardi Susanto, SH
Kepala Bidang Humas, Informasi, dan Komunikasi Publik
Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Kabupaten Barru
Peserta Pelatihan Kepemimpinan Administrator Puslatbang KMP LAN Makassar

More Related Content

What's hot

Contoh pelaksanaan aktualisasi nd asn
Contoh pelaksanaan aktualisasi nd asnContoh pelaksanaan aktualisasi nd asn
Contoh pelaksanaan aktualisasi nd asnAgus Triono
 
Manajemen Perubahan Sektor Publik
Manajemen Perubahan Sektor PublikManajemen Perubahan Sektor Publik
Manajemen Perubahan Sektor PublikTri Widodo W. UTOMO
 
PROPOSAL PROYEK PERUBAHAN. Penataan Arsip Terpadu
PROPOSAL PROYEK PERUBAHAN. Penataan Arsip TerpaduPROPOSAL PROYEK PERUBAHAN. Penataan Arsip Terpadu
PROPOSAL PROYEK PERUBAHAN. Penataan Arsip TerpaduSujud Marwoto
 
Konsep Reformasi Birokrasi & Inovasi
Konsep Reformasi Birokrasi & InovasiKonsep Reformasi Birokrasi & Inovasi
Konsep Reformasi Birokrasi & InovasiTri Widodo W. UTOMO
 
Contoh Laporan kinerja tenaga ahli DPRD
Contoh Laporan kinerja tenaga ahli DPRD Contoh Laporan kinerja tenaga ahli DPRD
Contoh Laporan kinerja tenaga ahli DPRD OzawaYukio
 
-Penjelasan studi lapangan pkp--
 -Penjelasan studi lapangan pkp-- -Penjelasan studi lapangan pkp--
-Penjelasan studi lapangan pkp--temanna #LABEDDU
 
Prinsip Perencanaan Pembangunan Daerah
Prinsip Perencanaan Pembangunan Daerah Prinsip Perencanaan Pembangunan Daerah
Prinsip Perencanaan Pembangunan Daerah Dadang Solihin
 
Pemberdayaan Masyarakat Desa
Pemberdayaan Masyarakat DesaPemberdayaan Masyarakat Desa
Pemberdayaan Masyarakat DesaDadang Solihin
 
Rancangan aktualisasi media sosial
Rancangan aktualisasi media sosialRancangan aktualisasi media sosial
Rancangan aktualisasi media sosialArdyChandra2
 
studi lapangan pkp bbpk ciloto
studi lapangan pkp bbpk cilotostudi lapangan pkp bbpk ciloto
studi lapangan pkp bbpk cilotoFatihElluqmani
 
Contoh format rencana aksi Proyek Perubahan
Contoh format rencana aksi Proyek PerubahanContoh format rencana aksi Proyek Perubahan
Contoh format rencana aksi Proyek Perubahanagiev2000
 
teknik komunikasi publik pelatihan kepemimpinan pengawas
teknik komunikasi publik pelatihan kepemimpinan pengawasteknik komunikasi publik pelatihan kepemimpinan pengawas
teknik komunikasi publik pelatihan kepemimpinan pengawasFatihElluqmani
 
Model Pembel dan Penyel PKA 2022_PPSDM Bukittinggi 2022.pdf
Model Pembel dan Penyel PKA 2022_PPSDM Bukittinggi 2022.pdfModel Pembel dan Penyel PKA 2022_PPSDM Bukittinggi 2022.pdf
Model Pembel dan Penyel PKA 2022_PPSDM Bukittinggi 2022.pdfstevianisari
 
Visi misi calon kades panjalu hendi setiadi sarif, a.md
Visi misi calon kades panjalu hendi setiadi sarif, a.mdVisi misi calon kades panjalu hendi setiadi sarif, a.md
Visi misi calon kades panjalu hendi setiadi sarif, a.mdAji Sahdi Sutisna
 
Analisis Isu Kontemporer Latsar CPNS
Analisis Isu Kontemporer Latsar CPNSAnalisis Isu Kontemporer Latsar CPNS
Analisis Isu Kontemporer Latsar CPNSSally Salsabila
 
Inovasi Pelayanan Publik untuk Kelurahan
Inovasi Pelayanan Publik untuk KelurahanInovasi Pelayanan Publik untuk Kelurahan
Inovasi Pelayanan Publik untuk KelurahanTri Widodo W. UTOMO
 
Sistem Evaluasi Pembangunan Tingkat Dasar
Sistem Evaluasi Pembangunan Tingkat Dasar Sistem Evaluasi Pembangunan Tingkat Dasar
Sistem Evaluasi Pembangunan Tingkat Dasar Dadang Solihin
 
Perencanaan Pembangunan RKP Desa
Perencanaan Pembangunan RKP DesaPerencanaan Pembangunan RKP Desa
Perencanaan Pembangunan RKP DesaFormasi Org
 

What's hot (20)

Contoh pelaksanaan aktualisasi nd asn
Contoh pelaksanaan aktualisasi nd asnContoh pelaksanaan aktualisasi nd asn
Contoh pelaksanaan aktualisasi nd asn
 
Manajemen Perubahan Sektor Publik
Manajemen Perubahan Sektor PublikManajemen Perubahan Sektor Publik
Manajemen Perubahan Sektor Publik
 
PROPOSAL PROYEK PERUBAHAN. Penataan Arsip Terpadu
PROPOSAL PROYEK PERUBAHAN. Penataan Arsip TerpaduPROPOSAL PROYEK PERUBAHAN. Penataan Arsip Terpadu
PROPOSAL PROYEK PERUBAHAN. Penataan Arsip Terpadu
 
Konsep Reformasi Birokrasi & Inovasi
Konsep Reformasi Birokrasi & InovasiKonsep Reformasi Birokrasi & Inovasi
Konsep Reformasi Birokrasi & Inovasi
 
Contoh Laporan kinerja tenaga ahli DPRD
Contoh Laporan kinerja tenaga ahli DPRD Contoh Laporan kinerja tenaga ahli DPRD
Contoh Laporan kinerja tenaga ahli DPRD
 
-Penjelasan studi lapangan pkp--
 -Penjelasan studi lapangan pkp-- -Penjelasan studi lapangan pkp--
-Penjelasan studi lapangan pkp--
 
Prinsip Perencanaan Pembangunan Daerah
Prinsip Perencanaan Pembangunan Daerah Prinsip Perencanaan Pembangunan Daerah
Prinsip Perencanaan Pembangunan Daerah
 
Pemberdayaan Masyarakat Desa
Pemberdayaan Masyarakat DesaPemberdayaan Masyarakat Desa
Pemberdayaan Masyarakat Desa
 
Rancangan aktualisasi media sosial
Rancangan aktualisasi media sosialRancangan aktualisasi media sosial
Rancangan aktualisasi media sosial
 
Transformasi birokrasi berkelas dunia
Transformasi birokrasi berkelas duniaTransformasi birokrasi berkelas dunia
Transformasi birokrasi berkelas dunia
 
studi lapangan pkp bbpk ciloto
studi lapangan pkp bbpk cilotostudi lapangan pkp bbpk ciloto
studi lapangan pkp bbpk ciloto
 
Contoh format rencana aksi Proyek Perubahan
Contoh format rencana aksi Proyek PerubahanContoh format rencana aksi Proyek Perubahan
Contoh format rencana aksi Proyek Perubahan
 
teknik komunikasi publik pelatihan kepemimpinan pengawas
teknik komunikasi publik pelatihan kepemimpinan pengawasteknik komunikasi publik pelatihan kepemimpinan pengawas
teknik komunikasi publik pelatihan kepemimpinan pengawas
 
Model Pembel dan Penyel PKA 2022_PPSDM Bukittinggi 2022.pdf
Model Pembel dan Penyel PKA 2022_PPSDM Bukittinggi 2022.pdfModel Pembel dan Penyel PKA 2022_PPSDM Bukittinggi 2022.pdf
Model Pembel dan Penyel PKA 2022_PPSDM Bukittinggi 2022.pdf
 
Visi misi calon kades panjalu hendi setiadi sarif, a.md
Visi misi calon kades panjalu hendi setiadi sarif, a.mdVisi misi calon kades panjalu hendi setiadi sarif, a.md
Visi misi calon kades panjalu hendi setiadi sarif, a.md
 
Analisis Isu Kontemporer Latsar CPNS
Analisis Isu Kontemporer Latsar CPNSAnalisis Isu Kontemporer Latsar CPNS
Analisis Isu Kontemporer Latsar CPNS
 
Inovasi Pelayanan Publik untuk Kelurahan
Inovasi Pelayanan Publik untuk KelurahanInovasi Pelayanan Publik untuk Kelurahan
Inovasi Pelayanan Publik untuk Kelurahan
 
MATERI POKJANAL.pptx
MATERI POKJANAL.pptxMATERI POKJANAL.pptx
MATERI POKJANAL.pptx
 
Sistem Evaluasi Pembangunan Tingkat Dasar
Sistem Evaluasi Pembangunan Tingkat Dasar Sistem Evaluasi Pembangunan Tingkat Dasar
Sistem Evaluasi Pembangunan Tingkat Dasar
 
Perencanaan Pembangunan RKP Desa
Perencanaan Pembangunan RKP DesaPerencanaan Pembangunan RKP Desa
Perencanaan Pembangunan RKP Desa
 

Similar to Andi Marjani, S.SosPROGRAMMER Mabrur SyamhurKepala Bidang Teknologi Informasi dan KomunikasiDinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Kabupaten BarruGRAPHIC DESIGNERFajar Firdaus, S.SnKepala Seksi Penyediaan Data Bidang Humas, Informasi dan Komunikasi PublikKabupaten BarruFOTOGRAFERAchmad FauziKepala Seksi Dokumentasi dan Informasi Bidang Humas, Informasi dan Komunik

Pengelolaan Website & Media Sosial Lembaga Pemerintah.pdf
Pengelolaan Website & Media Sosial Lembaga Pemerintah.pdfPengelolaan Website & Media Sosial Lembaga Pemerintah.pdf
Pengelolaan Website & Media Sosial Lembaga Pemerintah.pdfyogasdesign
 
PERANCANGAN_IKLAN_LAYANAN_MASYARAKAT.pdf
PERANCANGAN_IKLAN_LAYANAN_MASYARAKAT.pdfPERANCANGAN_IKLAN_LAYANAN_MASYARAKAT.pdf
PERANCANGAN_IKLAN_LAYANAN_MASYARAKAT.pdfmariayuliastuti1
 
Humas Pemkot Palopo
Humas Pemkot PalopoHumas Pemkot Palopo
Humas Pemkot PalopoZulham Hafid
 
Public Relations 2.0 (Cyber PR)
Public Relations 2.0 (Cyber PR)Public Relations 2.0 (Cyber PR)
Public Relations 2.0 (Cyber PR)Siti Nurhayati
 
Paper Pemasaran via sosial media instagram
Paper Pemasaran via sosial media instagramPaper Pemasaran via sosial media instagram
Paper Pemasaran via sosial media instagramYusuf Darismah
 
Bijak bersosmed - tips dan informasi gerakan
Bijak bersosmed - tips dan informasi gerakanBijak bersosmed - tips dan informasi gerakan
Bijak bersosmed - tips dan informasi gerakanliterasi digital
 
bijakbersosmed-tipsdaninformasigerakan2017-180208072341.pdf
bijakbersosmed-tipsdaninformasigerakan2017-180208072341.pdfbijakbersosmed-tipsdaninformasigerakan2017-180208072341.pdf
bijakbersosmed-tipsdaninformasigerakan2017-180208072341.pdfDwikiNugroho2
 
Bahan presentasi leljab.
Bahan presentasi leljab.Bahan presentasi leljab.
Bahan presentasi leljab.BiroPAP
 
Seri buku literasi digital media sosial untuk advokasi publik
Seri buku literasi digital   media sosial untuk advokasi publikSeri buku literasi digital   media sosial untuk advokasi publik
Seri buku literasi digital media sosial untuk advokasi publikliterasi digital
 
Manajemen media kehumasan pemerintah Okt 2019
Manajemen media kehumasan  pemerintah  Okt 2019Manajemen media kehumasan  pemerintah  Okt 2019
Manajemen media kehumasan pemerintah Okt 2019Indiwan Seto wahyu wibowo
 
Rencana strategis-relawan-tik-2014-2016
Rencana strategis-relawan-tik-2014-2016Rencana strategis-relawan-tik-2014-2016
Rencana strategis-relawan-tik-2014-2016relawantikaceh
 
Kerabat digital-marketing sistym-informasi-desa
Kerabat digital-marketing sistym-informasi-desaKerabat digital-marketing sistym-informasi-desa
Kerabat digital-marketing sistym-informasi-desaYohanes Guntur
 
Materi training menejemen kehumasan Jasaraharja by Tarsih Ekaputra
Materi training menejemen kehumasan Jasaraharja by Tarsih EkaputraMateri training menejemen kehumasan Jasaraharja by Tarsih Ekaputra
Materi training menejemen kehumasan Jasaraharja by Tarsih Ekaputramistertipr
 
SOSIALISASI LITERASI MEDIA DI WILAYAH URBAN KABUPATEN TANGERANG
SOSIALISASI   LITERASI MEDIA DI WILAYAH URBAN KABUPATEN TANGERANGSOSIALISASI   LITERASI MEDIA DI WILAYAH URBAN KABUPATEN TANGERANG
SOSIALISASI LITERASI MEDIA DI WILAYAH URBAN KABUPATEN TANGERANGIndiwan Seto wahyu wibowo
 

Similar to Andi Marjani, S.SosPROGRAMMER Mabrur SyamhurKepala Bidang Teknologi Informasi dan KomunikasiDinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Kabupaten BarruGRAPHIC DESIGNERFajar Firdaus, S.SnKepala Seksi Penyediaan Data Bidang Humas, Informasi dan Komunikasi PublikKabupaten BarruFOTOGRAFERAchmad FauziKepala Seksi Dokumentasi dan Informasi Bidang Humas, Informasi dan Komunik (20)

Pengelolaan Website & Media Sosial Lembaga Pemerintah.pdf
Pengelolaan Website & Media Sosial Lembaga Pemerintah.pdfPengelolaan Website & Media Sosial Lembaga Pemerintah.pdf
Pengelolaan Website & Media Sosial Lembaga Pemerintah.pdf
 
PERANCANGAN_IKLAN_LAYANAN_MASYARAKAT.pdf
PERANCANGAN_IKLAN_LAYANAN_MASYARAKAT.pdfPERANCANGAN_IKLAN_LAYANAN_MASYARAKAT.pdf
PERANCANGAN_IKLAN_LAYANAN_MASYARAKAT.pdf
 
Humas Pemkot Palopo
Humas Pemkot PalopoHumas Pemkot Palopo
Humas Pemkot Palopo
 
Public Relations 2.0 (Cyber PR)
Public Relations 2.0 (Cyber PR)Public Relations 2.0 (Cyber PR)
Public Relations 2.0 (Cyber PR)
 
Paper Pemasaran via sosial media instagram
Paper Pemasaran via sosial media instagramPaper Pemasaran via sosial media instagram
Paper Pemasaran via sosial media instagram
 
Bijak bersosmed - tips dan informasi gerakan
Bijak bersosmed - tips dan informasi gerakanBijak bersosmed - tips dan informasi gerakan
Bijak bersosmed - tips dan informasi gerakan
 
bijakbersosmed-tipsdaninformasigerakan2017-180208072341.pdf
bijakbersosmed-tipsdaninformasigerakan2017-180208072341.pdfbijakbersosmed-tipsdaninformasigerakan2017-180208072341.pdf
bijakbersosmed-tipsdaninformasigerakan2017-180208072341.pdf
 
Mini_Skripsi_B_Indonesia.docx
Mini_Skripsi_B_Indonesia.docxMini_Skripsi_B_Indonesia.docx
Mini_Skripsi_B_Indonesia.docx
 
mediabranding.pptx
mediabranding.pptxmediabranding.pptx
mediabranding.pptx
 
Bahan presentasi leljab.
Bahan presentasi leljab.Bahan presentasi leljab.
Bahan presentasi leljab.
 
Seri buku literasi digital media sosial untuk advokasi publik
Seri buku literasi digital   media sosial untuk advokasi publikSeri buku literasi digital   media sosial untuk advokasi publik
Seri buku literasi digital media sosial untuk advokasi publik
 
Manajemen media kehumasan pemerintah Okt 2019
Manajemen media kehumasan  pemerintah  Okt 2019Manajemen media kehumasan  pemerintah  Okt 2019
Manajemen media kehumasan pemerintah Okt 2019
 
Rencana strategis-relawan-tik-2014-2016
Rencana strategis-relawan-tik-2014-2016Rencana strategis-relawan-tik-2014-2016
Rencana strategis-relawan-tik-2014-2016
 
Kerabat digital-marketing sistym-informasi-desa
Kerabat digital-marketing sistym-informasi-desaKerabat digital-marketing sistym-informasi-desa
Kerabat digital-marketing sistym-informasi-desa
 
Proposal sid demit
Proposal sid demitProposal sid demit
Proposal sid demit
 
Proposal sid
Proposal sidProposal sid
Proposal sid
 
Materi training menejemen kehumasan Jasaraharja by Tarsih Ekaputra
Materi training menejemen kehumasan Jasaraharja by Tarsih EkaputraMateri training menejemen kehumasan Jasaraharja by Tarsih Ekaputra
Materi training menejemen kehumasan Jasaraharja by Tarsih Ekaputra
 
syamsuardi
syamsuardisyamsuardi
syamsuardi
 
SOSIALISASI LITERASI MEDIA DI WILAYAH URBAN KABUPATEN TANGERANG
SOSIALISASI   LITERASI MEDIA DI WILAYAH URBAN KABUPATEN TANGERANGSOSIALISASI   LITERASI MEDIA DI WILAYAH URBAN KABUPATEN TANGERANG
SOSIALISASI LITERASI MEDIA DI WILAYAH URBAN KABUPATEN TANGERANG
 
Jne
JneJne
Jne
 

More from Ardi Susanto

Ideopolstratak Aktualisasi Masyarakat Madani Intermediete Training Nasional H...
Ideopolstratak Aktualisasi Masyarakat Madani Intermediete Training Nasional H...Ideopolstratak Aktualisasi Masyarakat Madani Intermediete Training Nasional H...
Ideopolstratak Aktualisasi Masyarakat Madani Intermediete Training Nasional H...Ardi Susanto
 
Retorika dan Publik Speaking Ardi Susanto_Forkami 2022.pdf
Retorika dan Publik Speaking Ardi Susanto_Forkami 2022.pdfRetorika dan Publik Speaking Ardi Susanto_Forkami 2022.pdf
Retorika dan Publik Speaking Ardi Susanto_Forkami 2022.pdfArdi Susanto
 
Manajemen Strategi Ardi Susanto
Manajemen Strategi Ardi SusantoManajemen Strategi Ardi Susanto
Manajemen Strategi Ardi SusantoArdi Susanto
 
Penguatan Komunikasi Era Society 5.0 melalui Publik Speaking_Ardi Susanto
Penguatan Komunikasi Era Society 5.0 melalui Publik Speaking_Ardi SusantoPenguatan Komunikasi Era Society 5.0 melalui Publik Speaking_Ardi Susanto
Penguatan Komunikasi Era Society 5.0 melalui Publik Speaking_Ardi SusantoArdi Susanto
 
Badan Permusyawaratan Desa
Badan Permusyawaratan DesaBadan Permusyawaratan Desa
Badan Permusyawaratan DesaArdi Susanto
 
Manajemen strategi
Manajemen strategiManajemen strategi
Manajemen strategiArdi Susanto
 
Produk Hukum Daerah
Produk Hukum DaerahProduk Hukum Daerah
Produk Hukum DaerahArdi Susanto
 
Keorganisasian dalam Lima Dimensi HMI
Keorganisasian dalam Lima Dimensi HMIKeorganisasian dalam Lima Dimensi HMI
Keorganisasian dalam Lima Dimensi HMIArdi Susanto
 
Badan Permusyawaratan Desa
Badan Permusyawaratan DesaBadan Permusyawaratan Desa
Badan Permusyawaratan DesaArdi Susanto
 
Problem Solving Skill
Problem Solving SkillProblem Solving Skill
Problem Solving SkillArdi Susanto
 
Pengelolaan Keuangan Desa
Pengelolaan Keuangan DesaPengelolaan Keuangan Desa
Pengelolaan Keuangan DesaArdi Susanto
 
Pembentukan Peraturan Desa
Pembentukan Peraturan DesaPembentukan Peraturan Desa
Pembentukan Peraturan DesaArdi Susanto
 
Standar Drafting Keputusan Bupati
Standar Drafting Keputusan BupatiStandar Drafting Keputusan Bupati
Standar Drafting Keputusan BupatiArdi Susanto
 
Prosedur pembentukan peraturan bupati
Prosedur pembentukan peraturan bupatiProsedur pembentukan peraturan bupati
Prosedur pembentukan peraturan bupatiArdi Susanto
 
Perda Ketentraman dan Ketertiban
Perda Ketentraman dan KetertibanPerda Ketentraman dan Ketertiban
Perda Ketentraman dan KetertibanArdi Susanto
 
Evaluasi Perkembangan Desa dan Kelurahan
Evaluasi  Perkembangan Desa dan KelurahanEvaluasi  Perkembangan Desa dan Kelurahan
Evaluasi Perkembangan Desa dan KelurahanArdi Susanto
 
Jadwal Retensi Arsip Fasilitatif
Jadwal Retensi Arsip FasilitatifJadwal Retensi Arsip Fasilitatif
Jadwal Retensi Arsip FasilitatifArdi Susanto
 
Materi musyawarah desa, teknik persidangan, dan tata tertib bpd
Materi musyawarah desa, teknik persidangan, dan tata tertib bpdMateri musyawarah desa, teknik persidangan, dan tata tertib bpd
Materi musyawarah desa, teknik persidangan, dan tata tertib bpdArdi Susanto
 
Tata Cara Pemilihan Kepala Desa
Tata Cara Pemilihan Kepala DesaTata Cara Pemilihan Kepala Desa
Tata Cara Pemilihan Kepala DesaArdi Susanto
 

More from Ardi Susanto (20)

Ideopolstratak Aktualisasi Masyarakat Madani Intermediete Training Nasional H...
Ideopolstratak Aktualisasi Masyarakat Madani Intermediete Training Nasional H...Ideopolstratak Aktualisasi Masyarakat Madani Intermediete Training Nasional H...
Ideopolstratak Aktualisasi Masyarakat Madani Intermediete Training Nasional H...
 
Retorika dan Publik Speaking Ardi Susanto_Forkami 2022.pdf
Retorika dan Publik Speaking Ardi Susanto_Forkami 2022.pdfRetorika dan Publik Speaking Ardi Susanto_Forkami 2022.pdf
Retorika dan Publik Speaking Ardi Susanto_Forkami 2022.pdf
 
Manajemen Strategi Ardi Susanto
Manajemen Strategi Ardi SusantoManajemen Strategi Ardi Susanto
Manajemen Strategi Ardi Susanto
 
Penguatan Komunikasi Era Society 5.0 melalui Publik Speaking_Ardi Susanto
Penguatan Komunikasi Era Society 5.0 melalui Publik Speaking_Ardi SusantoPenguatan Komunikasi Era Society 5.0 melalui Publik Speaking_Ardi Susanto
Penguatan Komunikasi Era Society 5.0 melalui Publik Speaking_Ardi Susanto
 
Badan Permusyawaratan Desa
Badan Permusyawaratan DesaBadan Permusyawaratan Desa
Badan Permusyawaratan Desa
 
Manajemen strategi
Manajemen strategiManajemen strategi
Manajemen strategi
 
Produk Hukum Daerah
Produk Hukum DaerahProduk Hukum Daerah
Produk Hukum Daerah
 
Keorganisasian dalam Lima Dimensi HMI
Keorganisasian dalam Lima Dimensi HMIKeorganisasian dalam Lima Dimensi HMI
Keorganisasian dalam Lima Dimensi HMI
 
Badan Permusyawaratan Desa
Badan Permusyawaratan DesaBadan Permusyawaratan Desa
Badan Permusyawaratan Desa
 
Problem Solving Skill
Problem Solving SkillProblem Solving Skill
Problem Solving Skill
 
Pengelolaan Keuangan Desa
Pengelolaan Keuangan DesaPengelolaan Keuangan Desa
Pengelolaan Keuangan Desa
 
Pembentukan Peraturan Desa
Pembentukan Peraturan DesaPembentukan Peraturan Desa
Pembentukan Peraturan Desa
 
Standar Drafting Keputusan Bupati
Standar Drafting Keputusan BupatiStandar Drafting Keputusan Bupati
Standar Drafting Keputusan Bupati
 
Prosedur pembentukan peraturan bupati
Prosedur pembentukan peraturan bupatiProsedur pembentukan peraturan bupati
Prosedur pembentukan peraturan bupati
 
Perda Ketentraman dan Ketertiban
Perda Ketentraman dan KetertibanPerda Ketentraman dan Ketertiban
Perda Ketentraman dan Ketertiban
 
Evaluasi Perkembangan Desa dan Kelurahan
Evaluasi  Perkembangan Desa dan KelurahanEvaluasi  Perkembangan Desa dan Kelurahan
Evaluasi Perkembangan Desa dan Kelurahan
 
Jadwal Retensi Arsip Fasilitatif
Jadwal Retensi Arsip FasilitatifJadwal Retensi Arsip Fasilitatif
Jadwal Retensi Arsip Fasilitatif
 
Retorika
Retorika Retorika
Retorika
 
Materi musyawarah desa, teknik persidangan, dan tata tertib bpd
Materi musyawarah desa, teknik persidangan, dan tata tertib bpdMateri musyawarah desa, teknik persidangan, dan tata tertib bpd
Materi musyawarah desa, teknik persidangan, dan tata tertib bpd
 
Tata Cara Pemilihan Kepala Desa
Tata Cara Pemilihan Kepala DesaTata Cara Pemilihan Kepala Desa
Tata Cara Pemilihan Kepala Desa
 

Recently uploaded

PB.2 KEBIJAKAN PENYELENGGARAAN PEMDES.pptx
PB.2 KEBIJAKAN PENYELENGGARAAN PEMDES.pptxPB.2 KEBIJAKAN PENYELENGGARAAN PEMDES.pptx
PB.2 KEBIJAKAN PENYELENGGARAAN PEMDES.pptxBudyHermawan3
 
PB.2.3 KERJA SAMA DESA. Perspektif Kerja sama Desapptx
PB.2.3 KERJA SAMA DESA. Perspektif Kerja sama DesapptxPB.2.3 KERJA SAMA DESA. Perspektif Kerja sama Desapptx
PB.2.3 KERJA SAMA DESA. Perspektif Kerja sama DesapptxBudyHermawan3
 
Tata Kelola Pengadaan barang dan Jasa di Desa pptx
Tata Kelola Pengadaan barang dan Jasa di Desa pptxTata Kelola Pengadaan barang dan Jasa di Desa pptx
Tata Kelola Pengadaan barang dan Jasa di Desa pptxBudyHermawan3
 
Pengantar dan Teknik Public Speaking.pptx
Pengantar dan Teknik Public Speaking.pptxPengantar dan Teknik Public Speaking.pptx
Pengantar dan Teknik Public Speaking.pptxBudyHermawan3
 
IPSKelas12BABSMANEGERI1 3 April 2024perikanan.pptx
IPSKelas12BABSMANEGERI1 3 April 2024perikanan.pptxIPSKelas12BABSMANEGERI1 3 April 2024perikanan.pptx
IPSKelas12BABSMANEGERI1 3 April 2024perikanan.pptxrohiwanto
 
LAPORAN KEPALA DESA. sebagai kewajiban pptx
LAPORAN KEPALA DESA. sebagai kewajiban pptxLAPORAN KEPALA DESA. sebagai kewajiban pptx
LAPORAN KEPALA DESA. sebagai kewajiban pptxBudyHermawan3
 
Pemekaran Kabupaten Banyuwangi menujumKota dan kabupaten .pdf
Pemekaran Kabupaten Banyuwangi menujumKota dan kabupaten  .pdfPemekaran Kabupaten Banyuwangi menujumKota dan kabupaten  .pdf
Pemekaran Kabupaten Banyuwangi menujumKota dan kabupaten .pdfHarisKunaifi2
 
Permen PANRB Nomor 3 Tahun 2023 - Tentang Penetapan Angka Kredit
Permen PANRB Nomor 3 Tahun 2023 - Tentang Penetapan Angka KreditPermen PANRB Nomor 3 Tahun 2023 - Tentang Penetapan Angka Kredit
Permen PANRB Nomor 3 Tahun 2023 - Tentang Penetapan Angka KreditYOSUAGETMIRAJAGUKGUK1
 
PB.1 BINA SUASANA DAN ORIENTASI BELAJAR.pptx
PB.1 BINA SUASANA DAN ORIENTASI BELAJAR.pptxPB.1 BINA SUASANA DAN ORIENTASI BELAJAR.pptx
PB.1 BINA SUASANA DAN ORIENTASI BELAJAR.pptxBudyHermawan3
 
Inovasi Pelayanan Publik Pemerintah .pptx
Inovasi Pelayanan Publik Pemerintah .pptxInovasi Pelayanan Publik Pemerintah .pptx
Inovasi Pelayanan Publik Pemerintah .pptxBudyHermawan3
 
Membangun Budaya Ber-Integritas ASN.pptx
Membangun Budaya Ber-Integritas ASN.pptxMembangun Budaya Ber-Integritas ASN.pptx
Membangun Budaya Ber-Integritas ASN.pptxBudyHermawan3
 
Salinan Materi Sosialisasi PEKPPP 2022 - bukti dukung lebih rinci.pdf
Salinan Materi Sosialisasi PEKPPP 2022 - bukti dukung lebih rinci.pdfSalinan Materi Sosialisasi PEKPPP 2022 - bukti dukung lebih rinci.pdf
Salinan Materi Sosialisasi PEKPPP 2022 - bukti dukung lebih rinci.pdfdrmdbriarren
 
Perencanaan Pembangunan Desa berbasis akuntabel.pptx
Perencanaan Pembangunan Desa berbasis akuntabel.pptxPerencanaan Pembangunan Desa berbasis akuntabel.pptx
Perencanaan Pembangunan Desa berbasis akuntabel.pptxBudyHermawan3
 
Aparatur Sipil Negara sebagai Perekat Bangsa.pptx
Aparatur Sipil Negara sebagai Perekat Bangsa.pptxAparatur Sipil Negara sebagai Perekat Bangsa.pptx
Aparatur Sipil Negara sebagai Perekat Bangsa.pptxBudyHermawan3
 
Konsep Management RisikoRev Pak Budi.pptx
Konsep Management RisikoRev Pak Budi.pptxKonsep Management RisikoRev Pak Budi.pptx
Konsep Management RisikoRev Pak Budi.pptxBudyHermawan3
 

Recently uploaded (15)

PB.2 KEBIJAKAN PENYELENGGARAAN PEMDES.pptx
PB.2 KEBIJAKAN PENYELENGGARAAN PEMDES.pptxPB.2 KEBIJAKAN PENYELENGGARAAN PEMDES.pptx
PB.2 KEBIJAKAN PENYELENGGARAAN PEMDES.pptx
 
PB.2.3 KERJA SAMA DESA. Perspektif Kerja sama Desapptx
PB.2.3 KERJA SAMA DESA. Perspektif Kerja sama DesapptxPB.2.3 KERJA SAMA DESA. Perspektif Kerja sama Desapptx
PB.2.3 KERJA SAMA DESA. Perspektif Kerja sama Desapptx
 
Tata Kelola Pengadaan barang dan Jasa di Desa pptx
Tata Kelola Pengadaan barang dan Jasa di Desa pptxTata Kelola Pengadaan barang dan Jasa di Desa pptx
Tata Kelola Pengadaan barang dan Jasa di Desa pptx
 
Pengantar dan Teknik Public Speaking.pptx
Pengantar dan Teknik Public Speaking.pptxPengantar dan Teknik Public Speaking.pptx
Pengantar dan Teknik Public Speaking.pptx
 
IPSKelas12BABSMANEGERI1 3 April 2024perikanan.pptx
IPSKelas12BABSMANEGERI1 3 April 2024perikanan.pptxIPSKelas12BABSMANEGERI1 3 April 2024perikanan.pptx
IPSKelas12BABSMANEGERI1 3 April 2024perikanan.pptx
 
LAPORAN KEPALA DESA. sebagai kewajiban pptx
LAPORAN KEPALA DESA. sebagai kewajiban pptxLAPORAN KEPALA DESA. sebagai kewajiban pptx
LAPORAN KEPALA DESA. sebagai kewajiban pptx
 
Pemekaran Kabupaten Banyuwangi menujumKota dan kabupaten .pdf
Pemekaran Kabupaten Banyuwangi menujumKota dan kabupaten  .pdfPemekaran Kabupaten Banyuwangi menujumKota dan kabupaten  .pdf
Pemekaran Kabupaten Banyuwangi menujumKota dan kabupaten .pdf
 
Permen PANRB Nomor 3 Tahun 2023 - Tentang Penetapan Angka Kredit
Permen PANRB Nomor 3 Tahun 2023 - Tentang Penetapan Angka KreditPermen PANRB Nomor 3 Tahun 2023 - Tentang Penetapan Angka Kredit
Permen PANRB Nomor 3 Tahun 2023 - Tentang Penetapan Angka Kredit
 
PB.1 BINA SUASANA DAN ORIENTASI BELAJAR.pptx
PB.1 BINA SUASANA DAN ORIENTASI BELAJAR.pptxPB.1 BINA SUASANA DAN ORIENTASI BELAJAR.pptx
PB.1 BINA SUASANA DAN ORIENTASI BELAJAR.pptx
 
Inovasi Pelayanan Publik Pemerintah .pptx
Inovasi Pelayanan Publik Pemerintah .pptxInovasi Pelayanan Publik Pemerintah .pptx
Inovasi Pelayanan Publik Pemerintah .pptx
 
Membangun Budaya Ber-Integritas ASN.pptx
Membangun Budaya Ber-Integritas ASN.pptxMembangun Budaya Ber-Integritas ASN.pptx
Membangun Budaya Ber-Integritas ASN.pptx
 
Salinan Materi Sosialisasi PEKPPP 2022 - bukti dukung lebih rinci.pdf
Salinan Materi Sosialisasi PEKPPP 2022 - bukti dukung lebih rinci.pdfSalinan Materi Sosialisasi PEKPPP 2022 - bukti dukung lebih rinci.pdf
Salinan Materi Sosialisasi PEKPPP 2022 - bukti dukung lebih rinci.pdf
 
Perencanaan Pembangunan Desa berbasis akuntabel.pptx
Perencanaan Pembangunan Desa berbasis akuntabel.pptxPerencanaan Pembangunan Desa berbasis akuntabel.pptx
Perencanaan Pembangunan Desa berbasis akuntabel.pptx
 
Aparatur Sipil Negara sebagai Perekat Bangsa.pptx
Aparatur Sipil Negara sebagai Perekat Bangsa.pptxAparatur Sipil Negara sebagai Perekat Bangsa.pptx
Aparatur Sipil Negara sebagai Perekat Bangsa.pptx
 
Konsep Management RisikoRev Pak Budi.pptx
Konsep Management RisikoRev Pak Budi.pptxKonsep Management RisikoRev Pak Budi.pptx
Konsep Management RisikoRev Pak Budi.pptx
 

Andi Marjani, S.SosPROGRAMMER Mabrur SyamhurKepala Bidang Teknologi Informasi dan KomunikasiDinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Kabupaten BarruGRAPHIC DESIGNERFajar Firdaus, S.SnKepala Seksi Penyediaan Data Bidang Humas, Informasi dan Komunikasi PublikKabupaten BarruFOTOGRAFERAchmad FauziKepala Seksi Dokumentasi dan Informasi Bidang Humas, Informasi dan Komunik

  • 1. Kabupaten Barru Laporan Aksi Perubahan #BarruBaik Membangun Aplikasi Android #BarruBaik untuk Informasi dan Komunikasi Publik Inovasi NDH_20 Aska Mappe Wakil Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh, M.Si. Bupati Barru Dr. Andi Taufik, M.Si Kepala Puslatbang KMP LAN Makassar
  • 2. BarruBaik Susunan Tim Kerja Aksi Perubahan MENTOR Syamsuddin, S.IP. M.Si Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik Kabupaten Barru COACH II Maylitha Achmad, S.Psi, MBA Widyaiswara Puslatbang KMP LAN Makassar INOVATOR Ardi Susanto, SH Kepala Bidang Humas, Informasi dan Komunikasi Publik COACH I dr. Grace V. Dumalang, M.Kes Widyaiswara Puslatbang KMP LAN Makassar
  • 3. KATA PENGANTAR Alhamdulillah, Segala Puji kepada Allah yang Maha Melimpahkan Kebaikan atas terbangunnya Aplikasi Android #BarruBaik, sejak hembusan ide, kekuatan fikiran, hingga kemudahan dalam implementasi Aksi Perubahan termasuk keberuntungan dalam merakyatnya Aplikasi Android ini di Masyarakat Barru. Aplikasi ini tidak hanya diperuntukkan sebagai pemenuhan tugas Aksi Perubahan Semata, namun sebagai upaya untuk membuat karya kepemimpinan yang diharapkan memiliki manfaat ke Publik serta bernilai ibadah. Perkenankan kami, menyampaikan terima kasih kepada Bapak Bupati Barru, Ir. H. Suardi Saleh, M.Si yang telah memberikan penugasan mengikuti Pelatihan Kepemimpinan Adaministrator di Institusi Pelatihan Terbaik di Republik ini, Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia (LAN RI). Terima kasih untuk segenap tenaga pengajar/fasilitator/panitia pelaksana yang telah membimbing inovator selama proses pembelajaran meski ditengah Pandemi Covid-19. Terima kasih untuk Pimpinan kami, Bapak Syamsuddin, S.IP, M.Si selaku Mentor dan Ibu Maylitha Achmad, S.Psi, MBA selaku Coach, yang terus melakukan pendampingan, memberi arahan dan menyempurnakan Aksi Perubahan ini. Terima kasih pula untuk Tim Kerja kami, Pak Ahmad dan Bu Andi Marjani khususnya Programmer Mabrur Syamhur serta segenap dukungan stakeholder baik dari Internal maupun Eksternal semisal Bagian Protokoler dan Komunikasi Pimpinan atas supporting Karya Fotografer termasuk sahabat Wartawan Barru, Aktivis LSM dan Insan Pers lainnya serta dukungan dana dari Pihak Sponsor. Spesial Thanks untuk Bapak Andi Rusman Rustam, S.STP, M.Si yang menjadi awal dari ide membangun Aplikasi Android #BarruBaik ini. Dan untuk semua ini, perkenankan kami menyampaikan rasa hormat kepada Ibunda Saya, atas segenap Doa dan bantuan Materinya serta Keluarga Kecil kami dengan segala Cinta dan Dukungannya. Hormat Kami Ardi Susanto, SH NDH_20
  • 4. DAFTAR ISI Pendahuluan 1 Deskripsi Proses Kepemimpinan 2 Deskripsi Hasil Kepemimpinan 3 Keberlanjutan Aksi Perubahan 4 Testimoni Publik 5 a. Membangun Integritas dan Akuntabilitas Kinerja Organisasi b. Pengelolaan Budaya Kerja dengan Pemanfaatan IT c. Membangun Jejaring dan Kolaborasi a. Capaian dalam Perbaikan Kinerja Organisasi b. Manfaat Aksi Perubahan Tindak Lanjut kegiatan Jangka Menengah dan Jangka Panjang
  • 5.
  • 6. CHAPTER ONE Pendahuluan #BarruBaik Bidang Humas, Informasi, dan Komunikasi Publik adalah struktur organisasi baru yang pada 7 Januari 2020 dengan Peserta PKA NDH_20 Ardi Susanto, SH sebagai Pejabat Pertama Kepala Bidang Humas, Informasi dan Komunikasi Publik dalam posisi Jabatan Eselon IIIb. Berdasarkan penyelenggaraan urusan berdasarkan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah untuk sub urusan informasi dan komunikasi publik sebagai urusan pemerintahan konkuren, meliputi : 1. Perumusan Kebijakan Teknis Bidang Informasi dan Komunikasi Publik. 2. Monitoring Opini dan Aspirasi Publik. 3. Monitoring Informasi dan Penetapan Agenda Prioritas Komunikasi Pemerintah Daerah. 4. Pengelolaan Konten dan Perencanaan Media Komunikasi Publik. 5. Pelayanan Informasi Publik. 6. Layanan Hubungan Meddia. 7. Kemitraan dengan Pemangku kepentingan. 8. Manajemen Komunikasi Krisis. 9. Penguatan Kapasitas Sumber Daya Komunikasi Publik. 10. Dukungan Administrasi, Keuangan, dan Tata Kelola Komisi Informasi di Daerah.
  • 7. Struktur Organisasi Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Kabupaten Barru Peraturan Bupati No. 43 Tahun 2019
  • 8. MEDIA INFORMASI DAN PRODUK KEHUMASAN Sebelum Aksi Perubahan, pelaksanaan media komunikasi publik mengandalkan beberapa Media Sosial seperti Website, WhatsApp, Facebook, dan Youtube sebagai media penyebaran informasi publik. Demikian pula, rilis media atas kegiatan pemerin- tahan diterbitkan secara kontinyu dan terorganisir di media cetak dan media online yang bekerjasama dengan Pemerintah Daerah. Kelemahan penggunaan komunikasi publik via media sosial adalah cakupan publik yang dijangkau terbatas, serta sulit dikanal- isasi untuk terus tayang di tampilan depan, sebab sistem komuni- kasi terus saling menimpa informasi sebelumnya dengan informasi yang lebih baru. Kelemahan dalam rentang jangkauan pembaca termasuk tidak terserapnya secara maksimal produk Humas semisal flyer, pengu- muman, maupun konten kreatif lainnya. Sedangkan, pemanfaatan media cetak maupun media on line mitra Humas, melalui rilis media ke Wartawan maupun Jurnalis, memiliki biaya yang tidak efisien dari sisi penggunaan anggaran. Media Komunikasi Publik terbagi atas media cetak, media peny- iaran, media daring, media sosial, media luar ruang, dan komuni- kasi tatap muka. Media Komunikasi Publik terbagi atas media cetak, media peny- iaran, media daring, media sosial, media luar ruang, dan komuni- kasi tatap muka.
  • 9. Kelebihan dan Kekurangan Media Informasi No Jenis/Nama Media Kelebihan Kekurangan 1 Cetak Eksklusif dan Menasional Mahal dan Pembaca SangatTerbatas di Daerah 2 Online Mudah dan Murah Jangkauan Pembaca Terbatas sebab harus di searching 3 Via WhatsApp Komunikatif dan Mudah Jumlah Jangkauan Dibatasi dan Penyebaran Komunikasi Tidak Terukur 4 Medsos Facebook/ Instagram/ Twitter/ Youtube Merakyat dan Murah Informasi Sulit Ditelusuri dan Dikoordinir 5 Media Luar Ruang (Baliho) Ekslusif Sangat mahal 6 Radio Responsive Kurang Diminati
  • 10. Olehnya, dibutuhkan sebuah aplikasi yang menginte- grasikan semua bentuk media komunikasi publik dan menja- di rujukan atau sumber utama dari publik di daerah. Aplikasi sebagai sarana informasi dan komunikasi publik yang mu- takhir, mudah, dan terukur berbasiskan android dan dapat di download di Playstore sehingga mudah menjangkau semua khalayak pengguna smartphone di Barru Berikut, beberapa produk kehumasan, yaitu: 1. Rilis harian berita kegiatan pimpinan; 2. Rilis foto kegiatan pemerintah daerah; 3. Flyer ucapan hari besar nasional; 4. Kartu ucapan milad, peristiwa penting, atau duka cita; 5. Video kegiatan; 6. Pengumuman atas surat edaran, instruksi, kebijakan umum; 7. Jenis komunikasi lainnya Dari beragam produk dimaksud, yang disalurkan ke public menggunakan beragam media dapat lebih efektif dan murah bila dikelola dalam sebuah media yang dapat diakses oleh publik dengan mudah secara langsung melalui smart- phone.
  • 11. CHAPTER TWO Deskripsi Proses Kepemimpinan #BarruBaik
  • 12. Logo Aplikasi Android #BarruBaik Makna Logo Aplikasi Android #BarruBaik Simbol Tanda Pagar (#) atau disebut juga Hastag adalah bentuk metadata tag yang akan terbaca di microblogging layanan jejaring social. Hal ini juga secara filosofis dapat dimaknai sebagai bentuk Pagar Bugis (Wala Suji) yang diambil dari Kearifan Lokal dinamakan Sulapa Eppa, dimana suku Bugis Makassar memiliki filosofi dalam hidup bahwa mereka memandang dunia sebagai sebuah kesempurnaan. Barru Baik adalah nama yang juga sarat dengan makna filosofi, yaitu Kabupaten Barru selama ini dikenal sebagai daerah yang namanya sama dengan 99 Nama Indah Allah SWT (Asmaul Husna) yaitu Al Barru yang berarti Maha Melimpah Kebaikan, karena itu dalam sisi etimologi untuk penamaan, maka Barru dapat diartikan Kebaikan yang akar katanya adalah Baik. Dari filosofi ini, sehingga nama aplikasi dituliskan dengan bersambung yaitu #BarruBaik dengan penulisan yang tidak dipisahkan sebab akan menjadi Hastag yang terbaca dalam metadata tag di system komputasi. Aplikasi ini merupakan pagar atau perlindungan terhadap informasi di Kabupaten Barru sebagai bagian yang tidak dapat dipisahkan dengan kebaikan.
  • 13. Sebagai fitur informasi publik tempat untuk menemukan informasi berbentuk pengumuman ke public semisal surat edaran, peraturan bupati, peraturan daerah, dan pengumuman lainnya. ` Sebagai fitur informasi publik yang berisi rilis humas baik dalam bentuk link berita, foto kegiatan pimpinan, maupun flyer, baligho atau kartu ucapan. . Barru Hari ini Pengumuman Publik Sebagai fitur informasi publik meliputi informasi pusat kegiatan, pusat perbelanjaan, pariwisata, maupun even yang akan dilakukan dalam waktu tertentu. Pesona Barru Warga Baik Ruang Ide Baik Sebagai ruang komunikasi publik yang di isi oleh individu/badan usaha yang ada di Barru secara mandiri untuk berbagi data diri berupa NIK, Foto, Nama, Alamat, Kompetensi, Pekerjaan, Nomor HP, dan alamat Facebook serta membuka lowongan kerja. Diharapkan data ini nantinya termanfaatkan bagi para pencari jasa sesuai kebutuhan, semisal pencari masyarakat lainnya yang membutuhkan Guru Les atau tukang kayu. Sebagai ruang komunikasi publik dengan tayangan yang dikelompokkan berdasarkan urusan pemerintahan untuk mendapatkan masukan publik berupa ide, saran maupun diskusi terarah dari tiap urusan yang menjadi kewenangan pemerintah
  • 14. Pengembangan Aplikasi Indikator keberhasilan dari Aksi Perubahan adalah terbangunnya Aplikasi Android yang dapat didownload oleh Publik di Playstore yang kemudian diisi dengan berbagai jenis produk kehumasan yang pada akhirnya tercipta kemu- dahan dalam informasi dan komunikasi publik. Oleh karena itu, sejak awal yang kami lakukan adalah menggalang dukungan baik dengan membentuk Tim Kerja kemudian melakukan komuni- kasi kepada Pimpinan serta melakukan pendekatan secara personal kepada Stakeholder lainnya.
  • 15. BarruBaik Susunan Tim Kerja Aksi Perubahan ADMIN Ahmad, SS Kepala Esksi Pengelolaan Media Komunikasi Publik Bidang Humas Informasi dan Komunikasi Publik Diskominsta Kab. Barru Ary Sandi Putra Aritonang Kepala Seksi Penyediaan Data Bidang Humas Informasi dan Komunikasi Publik Diskominsta Kab. Barru Mabrur Syamhur PEMBUAT KONTEN Artikel Herdiman Tabi Adam Husain, ST APP DEVELOPER Fahrul Islam Dahlan Firman Taqwa, S.kom Video Desain Grafis ADMINISTRASI Andi Marjani, SH Sunarti, Amd.Kom Firmarani
  • 16. b a r r u b a i k . i n f o Kabubaten Barru - Sulawesi Selatan barrubaik.info baikbarru@gmail.com B a r r u B a i k M a n u a l B o o k Ingat Barru, Ingat Baik, Karena #BarruBaik Manual Book #BarruBaik Penyempurnaan Aksi Perubahan Bersama Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Kabupaten Barru Bapak Syamsuddin, S.IP, M.Si
  • 20. Kendala di masa Pandemi Covid-19 yang bersamaan dengan meningginya Kasus serta Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3 sebagai Zona Merah di Kabupaten Barru, sehingga dengan penerapan 30% Work From Home, per- temuan secara tatap muka bersama dengan Anggota Tim tidak dapat dilakukan secara berkala. Hal ini, diperberat dengan adanya hasil Laboratorium PCR bagi Reformer yang dijustifikasi Terkonfirmasi Positif Covid-19 selama Bulan Juli hingga Awal Agustus, yang berakibat kordinasi serta implementasi berbagai tahapan dalam Milestone menggu- nakan Perangkat Media Informasi berupa Medsos Facebook dan Grup WhatsApp untuk menjalankan proses implementasi Aksi Perubahan. Kendala selanjutnya yang dihadapi dalam proses ini adalah, mahalnya biaya dalam membangun sebuah Aplikasi Android yang diawali dengan Menyewa Server, Membeli Domain, Pembuatan Web, Menyusun Logika Lay Out Android, yang kesemuanya mem- butuhkan biaya. Disisi lain, arahan untuk menggunakan sumber daya yang tidak membebani angga- ran Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik Kabupaten Barru, sebab anggaran dimaksud telah memiliki arah dan kegiatannya masing-masing. Ditambah dengan belum adanya Programmer yang handal di Instansi Diskominsta yang dapat membangun Aplikasi berbasis Lay Out Android. Beruntungnya, sebab Programmer Frelancer yang bersedia terlibat dalam Tim Kerja adalah Programmer yang memiliki hubungan kekerabatan (Adik Sepupu) dan bersedia untuk bekerja sama dengan sepenuh hati serta tidak membebani Reformer dengan pembiayaan yang mahal bahkan dapat diangsur. Sehingga pembiayaan dapat diminimalisir, meski tetap dengan menggunakan biaya pribadi untuk membeli jasa layanan teknologi informatika berupa domain, server, dan pendaftaran Android di Playstore.
  • 21. Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Kabupaten Barru, Syamsuddin, S.IP, M.Si yang juga bertindak selaku Mentor yang pada saat sama juga mengikuti Pelatihan Kepemimpinan Nasional untuk Pejabat pimpinan Tinggi terus mensupport. Kedudukan Beliau yang dengan sangat jelas memahami metode dan tahapan dalam implementasi Aksi Perubahan menjadi berkah bagi Reformer sebab dapat terus berkordinasi, berkonsultasi, dan mendapatkan arahan demi terlaksananya implementasi dengan baik. Beliau dengan Bijaksana memberikan arahan Langkah-demi Langkah serta berbagi Tips dan Trik untuk melaksanakan Aksi Perubahan secara efisien dan efektif. Komunikasi yang dibatasi oleh Pandemi Covid-19 sebab Reformer sempat di dijustifikasi oleh Hasil Test PCR sebagai Positif Covid-19 di tengah jadwal Aksi Perubahan serta masalah Work From Home akibat PPKM Level 3 yang terjadi di Barru pada Bulan Juli-Agustus, tidak menjadi hambatan komunikasi dengan Mentor. Hal ini, memudahkan proses dalam implementasi Aksi Perubahan meski tidak dapat memenuhi beberapa tahapan sesuai jadwal yang ditetapkan dalam Milestone, namun semua Milestone terlaksana sesuai harapan atas bimbingan dan arahan Beliau.
  • 23. Dengan terbangunnya Aplikasi Android #BarruBaik sejak dibentuknya Tim Kerja hingga Implementasi Aksi Perubahan membuat beberapa perubahan signifikan dan menggembirakan di Bidang Humas, informasi dan Komunikasi Publik. Hal ini diakui dan mendapat Apresiasi oleh Kadis Kominsta Barru sebagai hal yang lebih baik dan sesuai harapan. “Mengikuti Latpim ini ada hikmahnya, sebab membuat Pegawai yang kemudian menjadi Pelaksana Harian dan melaksanakan Fungsi selama Kabid Humas Latpim menjadi lebih proaktif dan bersemangat untuk melaksanakan Tupoksi sehingga terbangun proses kaderisasi secara alamiah dan mengarah lebih baik,” sebut Syamsuddin, S.IP, M.Si dalam menyampaikan asumsinya dengan tidak hadirnya Reformer selama beberapa minggu selama Proses Pembelajaran On Campus. Hal ini dijustifikasi dengan tidak adanya penurunan kualitas dalam produk kehumasan yang dirilis ke Publik menjadi penanda bahwa system budaya organisasi telah terbangun dengan solid dan bekerjasama serta lebih dewasa untuk saling mendukung sebagai Tim untuk selenggarakan Tupoksi sesuai harapan. Demikian pula saat proses Aksi Perubahan, dimana Tim Kerja yang notabene merupakan Staf di Bidang Humas, Informasi dan Komunikasi Publik, bahu membahu dalam memenuhi ekspektasi public untuk informasi yang up to date serta produk yang memiliki nilai edukasi, informatif, menghibur, maupun ditampilkan futuristic. Yang paling signifikan, adalah stimulus public atas komitmen Pemerintah Daerah yang kini ada digenggaman smartphone mereka sehingga dapat meningkatkan pencitraan dan wibawa pemerintah secara langsung.
  • 25. Semua stakeholder khususnya insan persa baik itu wartawan, koresponden local, influencer youtube, pihak pengelola radio maupun aktivis LSM yang menjadi Mitra Humas memiliki hubungan emosional yang terjaga dan terbangun untuk saling berbagi dan mendukung kemajuan Barru termasuk memudahkan Implementasi Aksi Perubahan. Hal ini secara eksisting, dipengaruhi karena Bidang Humas, Informasi, dan Komunikasi Publik memiliki Dapur tersendiri yang terus “Mengepul” sepanjang hari kerja, untuk menyajikan segelas teh atau kopi termasuk membuat masakan untuk makan siang bagi siapapun yang berkunjung di hari kerja, sehingga suasana kordinasi dan keakraban dapat terbangun non formal. Hari-hari yang telah dilalui dengan kebersamaaan ini, membuat Implementa- si Aksi Perubahan menjadi topik yang didiskusikan dan terus diberi ide, saran dan masukan untuk penyempurnaan. Termasuk dukungan dalam sosialisasi yang menggunakan kolaborasi bersama jejaring Media Komunikasi yang dimiliki oleh Stakeholder Wartawan sehingga terus diperbincangkan selama masa aksi perubahan oleh public melalui share via WhatsApp Grup maupun terbitan media cetak berupa koran, tabloid, dan majalah. Strategi ini, membuat permasalahan yang ada berat sama dipikul, ringan smaa dijinjing, termasuk dengan kebersamaan membahas isu terkini atau mengevaluasi produk kehumasan dengan Stakholder Humas seperti yang hampir tiap hari berkunjung untuk “Coffe Morning, Ngeteh dan Makan Siang Bersama” di Ruang Kerja Bidang Humas.
  • 26. Penerbitan di Harian Parepost Diskusi Penyempurnaan Aplikasi bersama Wartawan Lokal #BarruBaik di Majalah Ininnawa
  • 28. 1. Memberdayakan semua stakeholder internal untuk turun meliput dan cepat dalam menarasikan peristiwa untuk kemudian dilaku- kan olah rilis pada hari yang sama ditayangkan dalam aplikasi; 2. Pembuatan flyer pengumuman tidak lagi bertumpu pada Produk Kehumasan atau kegia- tan pemerintah daerah semata, namun juga melihat Komunikasi Publik di WhatsApp Group, yang berisi Info Komunitas, Instansi, Even, dan sejenisnya untuk kemudian di jadikan bahan yang disampaikan ke public melalui aplikasi ini; 3. Penguatan pendanaan untuk sosialisasi Aplikasi agar lebih massif dalam waktu singkat dengan melakukan pendekatan ke beberapa Instansi Teknis semisal Baznas Barru dan BPJS Ketenagakerjaan; 4. Melibatkan media informasi on line yang ada dan eksisting di Kabupaten Barru untuk bersama mengambil manfaat dari para User Aplikasi dengan menayangkan Link Berita atau Informasi mereka di fitur Aplikasi. IDE DALAM KOMUNIKASI NON FORMAL
  • 29. Alhamdulillah, dalam proses komunikasi baik dalam pengajuan proposal maupun pernyataan dukungan atau komitmen bersama, semua pihak dapat menerima dan bersedia untuk mendukung Aplikasi ini dengan dukungan berupa Dana untuk Sosialisasi. Apalagi, aplikasi ini juga menyediakan tautan link instansi atau badan hukum lainnya mengingat bahwa biaya pengembangan aplikasi ini belum atau tidak tercover dianggaran kami, sehingga untuk menutupi biaya yang diperlukan, membutuhkan upaya khusus dengan komunikasi dengan sponsor disertai penawaran untuk tayang di aplikasi ini sebagai sponsor. Beberapa instansi, media, dan organisasi berbasis informasi public telah bergabung dan bersedia mendukung pengembangan aplikasi ini, antara lain : 1. Badan Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Barru 2. Badan Pengelolaan Jaminan Kesehatan Ketenagakerjaaan 3. Web Budaya Attoriolong 4. Web Komunitas Pariwisata Barru.Org 5. Media Lokal Radar Barru dan AK 77 Selain itu, kami melakukan proses sosialisasi secara massif dengan berkolaborasi dengan Anggota DPRD Barru, dalam hal ini Bapak Andi Wawo Mannojengi, SH yang melaksanakan sosialisasi Perda sekaligus mengajak Kabid Humas bersama mensosialisasikan Aplikasi ini dikegiatan tersebut. Termasuk dengan melakukan Broadcasting melalui Influencer Youtuber di Barru KIBAR Podcast serta mengajak Artis Jenaka Barru yang sedang Viral “Wa Dennu” untuk bersama mensosialisasikan Aplikasi ini. Selain itu, menggalang hamper lebih dari 30 media Online untuk menerbitkan pemberitaan terkait Launching Aplikasi Android ini. Kami juga membuat beberapa Baliho yang di sebar disemua kecamatan Se-Kabupaten Barru serta di letakkan di tempat strategis di beberapa titik di Kabupaten Barru.
  • 31. Saat ini, Aplikasi Android #BarruBaik sejak dilaunching oleh Bapak Bupati Barru pada tanggal 14 Agustus 2021, atau tiga minggu yang lalu, telah di download oleh lebih dari 1.000 Downloader, dalam 30 hari. Rata-rata downloader mencapai 50 masyarakat Barru tiap harinya, dan insyaAllah terus bertumbuh sebab sosialisasi terus digalakkan di tiap kecamatan maupun via media komunikasi teknologi informasi lainnya. User pengguna fitur platform Warga Baik sudah memiliki daftar urut 117 User yang bersedia mengupload fitur tenaga kerja maupun lowongan kerja. Publikasi Berita mencapai 50 rilis berita Pemda dalam 20 hari. Flyer yang ditayangkan sebagai pengumuman sebanyak 136 Galeri. Olehnya, dapat disimpulkan dalam jangka pendek, Aksi Perubahan di aplikasi ini yaitu: CHAPTER THREE Deskripsi Hasil Kepemimpinan
  • 32. a. Pejabat dan Staf di organisasi terlihat kinerjanya oleh Publik secara harian dan up to date; b.Produk kehumasan menjadi lebih tertata dan dapat dilakukan evaluasi penyempurnaan dengan lebih mudah; c. Arsip produk tersimpan dengan baik di Cloud (Server) sehingga mudah untuk ditemukan dan didownload kembali jika diperlukan; d.Informasi ke publik berada dalam aplikasi yang dikontrol dan dike- lola oleh Humas, sehingga untuk mengedit maupun melakukan penyempurnaan, dapat dilakukan dengan cepat; e.Menjadi sumber justifikasi terlaksananya urusan pemerintahan konkuren di bidang informasi dan komunikasi publik. Capaian dalam Perbaikan Kinerja Organisasi
  • 33. Manfaat Aksi Perubahan a. Sasaran informasi menjadi tidak terbatas dan menyeluruh ke masyarakat dalam Daerah maupun Orang Barru yang merantau dan bertebaran di Seantero Nasional; b.Aplikasi menjadi sumber informasi terpercaya dan saluran komunikasi Pemda yang utama; c. Terfasilitasinya Ide baik dalam bentuk aspirasi maupun opini Publik ke Pemerintah Daerah sebagai bagian dari Tupoksi Kehumasan; d.Terwadahinya berbagai Website Pemda termasuk Perangkat Daerah ke public dengan mudah; e.Masyarakat memiliki ruang dalam Aplikasi dalam bentuk Platform berbagi pakai untuk menyampaikan informasi baik mengenai kompetensi dirinya selaku tenaga kerja maupun sebagai pemberi lowongan kerja.
  • 34. # B a r r u B a i k CHAPTER FOUR KEBERLANJUTAN PERUBAHAN
  • 35. TUJUAN Jangka Pendek (2 Bulan) Terciptanya kemudahan publikasi informasi publik sebagai layanan informasi dan komunikasi publik pemerintah daerah ke masyarakat. Jangka Menengah (1 Tahun) Terintegrasinya Jurnalis PPID di masing-masing Perangkat Daerah dalam memberikan layanan informasi kepada publik. Jangka Panjang (2 Tahun) Terhimpunnya publikasi informasi publick dalam satu aplikasi layanan informasi dan komunikasi publik
  • 36. MANFAAT Bagi Organisasi Bagi Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik akan memiliki media komunikasi informasi yang mudah dalam meningkatkan hubungan kemasyarakatan dengan penyebarluasan informasi yang sesuai dengan perkembangan jaman melalui teknologi informasi berbasis aplikasi smartphone. Bagi Pemerintah Daerah akan mudah dalam menyampaikan informasi, pengumuman maupun arahan kebijakan pengaturan ke public termasuk publikasi beberapa layanan aplikasi pemerintahan untuk menyampaikan informasi yang telah dihimpun sebelumnya termasuk informasi penting semisal pusat kegiatan dan destinasi wisata. Bagi Skateholder Lainnya Bagi Masyarakat, dengan aplikasi ini memudahkan untuk mengetahui perkembangan mutakhir daerah tanpa menggunakan media social lainnya, serta memiliki garansi bersumber dari aplikasi informasi dan komunikasi public terper- caya; Bagi dunia usaha, aplikasi ini dapat menginformasikan layanan yang mereka dapat berikan ke public sebagai bentuk promosi gratis dan terpercaya; Bagi Individu pencari kerja, layanan ini memberikan ruang untuk publikasi kompetensi diri untuk dapat diketahui oleh public yang membutuhkan jasa layanan yang ditawarkan.
  • 37. HARAPAN DAN TESTIMONI PUBLIK Sesuai dengan tujuan dimaksud, aplikasi ini nantinya akan di upgrade ke versi ke dua, dengan penambahan platform yakni Fitur Komunitas Sosial dalam bentuk platform untuk dapat diisi oleh komunitas masyarakat baik dalam bentuk struktur organisasi, visi misi, maupun informasi kegiatan terdekat. Fitur Komunitas Ekonomi yang dapat diisi secara mandiri oleh Pemilik UMKM maupun badan usaha produksi rumah tangga yang nantinya dapat mempublikasi jualannya, baik berupa tanah, kebun, sawah, kendaran maupun jualan lainnya atau produk makanan minuman. Fitur Rilis Perangkat Daerah yang berisi notulensi program kerja dan kegiatan beserta foto yang terkonsumsi public.
  • 38. HARAPAN DAN TESTIMONI PUBLIK Sehingga dalam jangka menengah, akan dilakukan pem- baruan meningkatkan ke Versi yang telah disempurnakan sesuai harapan public. Berikut Draft Notulensi Rilis bagi kegiatan Pemerintahan Daerah, Kecamatan dan Desa yang ingin di publikasikan ke Masyarakat melalui Aplikasi Android BarruBaik sebagai Kinerja Pemda atau sebagai Jejak Digital Kinerja. Caranya, isi dan lengkapi Notulensi minimal dengan unsur sebagai berikut: Waktu : Tempat : Tanggal : Nama Kegiatan : Pejabat yang Hadir : Peserta yang Hadir: Testimoni/Sambutan/Arahan/Komentar dari Pemrakarsa : Testimoni/Sambutan/Arahan/Komentar dari Stakeholder lainnya : ----- Sertakan Minimal 4 Foto Kegiatan dan Kirimkan ke 081355555454 (Kabid Humas, Informasi dan Komunikasi Publik).
  • 39. TESTIMONI DI SOSIAL MEDIA Kelompok Ternak Sipakaenre “Aplikasinya mantap cumin memang masih butuh pengembangan di masa pandemic ini harusnya ada fitur khusus info Covid-19 di Kabupaten Barrusupaya masyarakat lebih mudah tahu perkembangan Covid-19 di Barru, Apresiasi untuk Pemda Barr uterus berinovasi” Andi Hasanuddin (Pengamat Budaya Bugis Barru) “Aplikasinya moga bisa bermanfaat bagi Kabupaten Barru tercinta” Jon Rantepadang (Tim Ahli Bupati Barru) “Semoga Bermanfaat khususnya bagi Masayarakat Barru” Ahmad Zakir Naik (Pejabat Biro Hukum Sekprov Sulsel) “#BarruBaik, apanya lagi mau di kasi saran, sudah baik” Fahri Sangatta “Luar biasa, terus berkarya, berinovasi untuk Kabupat- en Barru lebih baik, semoga aplikasinya bermanfaat untuk masyarakat Barru, Alhamdulillah saya sudah Download apk nya”
  • 40. Sikap dan Karakter harus konsisten dan dapat diprediksi oleh semua orang. Demikianlah cara menjaga kepercayaan siapapun yang Bekerja , Bersama Ardi Susanto, SH Ardi Susanto, SH Kepala Bidang Humas, Informasi, dan Komunikasi Publik Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Kabupaten Barru Peserta Pelatihan Kepemimpinan Administrator Puslatbang KMP LAN Makassar