SlideShare a Scribd company logo
ii
LAPORAN OBSERVASI
LANDASAN KEGURUAN II
DI SMA NEGERI 1 TAKALAR
(Disusun dalam rangka memenuhi tugas akhir
mata kuliah Landasan Keguruan II di Universitas Negeri Makassar)
Oleh:
MUH. ALFIANSYAH
1211041019
JURUSAN MATEMATIKA
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
MAKASSAR
2014
iii
. KATA PENGANTAR
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Puji Syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT atas berkat, rahmat,
taufiq hidayah dan Inayah-Nya sehingga proses penulisan Laporan Landasan
Keguruan II ini dapat diselesaikan tepat pada waktunya.
Penulis sadar bahwa apa yang telah penulis peroleh tidak semata-mata
hasil dari jerih payah penulis sendiri tetapi hasil dari keterlibatan semua pihak.
Dengan segala kerendahan hati, melalui kesempatan ini Penulis menyampaikan
rasa terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada :
1. Bapak Drs. H. Muh. Ali, M.Pd. selaku Kepala Sekolah SMA Negeri 1
Takalar, Kabupaten Takalar yang telah memberikan izin/ kesempatan kepada
kami untuk melaksanakan observasi di SMA Negeri 1 Takalar.
2. Bapak Dr. Awi Dassa, M.Si. dan Bapak Nasrullah, S.Pd., M.Pd. selaku
dosen pembimbing yang telah memonitor dan membimbing kami selama
melaksanakan kegiatan Landasan Keguruan II.
3. Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. selaku guru pamong yang telah meluangkan banyak
kesempatan dalam membimbing kami selama melaksanakan observasi di
Sekolah.
iii
iv
4. Bapak dan Ibu guru serta staf/ karyawan SMA Negeri 1 Takalar Kabupaten
Takalar, yang telah membantu dan membimbing penulis selama melakukan
kegiatan Landasan Keguruan II ini.
5. Pihak-pihak yang tidak dapat kami sebutkan, atas bantuan, doa serta
dukunganya yang berhubungan dengan pelaksanaan Landasan Keguruan II
ini.
Semoga bimbingan, dukungan serta bantuan dalam bentuk apapun itu yang
telah diberikan mendapat pahala dan hikmah dari Allah SWT.
Penulis menyadari sepenuhnya bahwa dalam penyusunan laporan ini
masih banyak kekurangan, karena keterbatasan pengetahuan dan kemampuan,
untuk itu kritik dan saran yang bersifat membangun dari pembaca sangat
diharapkan demi kesempurnaan Laporan Landasan Keguruan II ini.
Penulis berharap semoga Laporan Landasan Keguruan II ini dapat
bermanfaat, baik itu bagi Penulis pribadi, dunia pendidikan dan masyarakat pada
umumnya. Amiin...
Wabillahi taufiq walhidayah wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Makassar, Desember 2014
Penyusun
v
DAFTAR ISI
HALAMAN JUDUL................................................................................... i
HALAMAN PENGESAHAN..................................................................... ii
KATA PENGANTAR ................................................................................ iii
DAFTAR ISI............................................................................................... v
DAFTAR GAMBAR .................................................................................. viii
BAB I PENDAHULUAN...................................................................... 1
A. Latar Belakang.................................................................... 1
B. Tujuan Pelaksanaan Observasi........................................... 2
C. Manfaat Pelaksanaan Observasi......................................... 2
D. Tempat dan Waktu Pelaksanaan ......................................... 2
BAB II HASIL OBSERVASI DAN PEMBAHASAN ........................... 8
A. Kurikulum yang digunakan ................................................ 8
1. Hasil ............................................................................... 8
2. Pembahasan .................................................................... 8
B. Perangkat pembelajaran yang disiapkan guru sebelum
mengajar................................................................................. 9
1. Hasil ............................................................................... 9
2. Pembahasan .................................................................... 9
C. Keterkaitan antara perangkat pembelajaran dengan
kurikulum yang digunakan ..................................................... 10
1. Hasil ............................................................................... 10
2. Pembahasan .................................................................... 10
D. Perangkat pembelajaran yang digunakan dalam mengajar
............................................................................................. 11
1. Hasil ............................................................................... 11
v
vi
2. Pembahasan .................................................................... 11
E. Komponen dan sistematika RPP yang digunakan dalam
pembelajaran.......................................................................... 12
1. Hasil ............................................................................... 12
2. Pembahasan .................................................................... 12
F. Model, Pendekatan dan Metode yang digunakan guru
dalam menyususun RPP ......................................................... 13
1. Hasil ............................................................................... 13
2. Pembahasan .................................................................... 13
G. Model, Pendekatan dan Metode yang digunakan guru
Komponen dalam pembelajaran............................................. 15
1. Hasil ............................................................................... 15
2. Pembahasan .................................................................... 15
H. Buku Acuan dalam pembelajaran .......................................... 16
1. Hasil ............................................................................... 16
2. Pembahasan .................................................................... 16
I. Komponen dan sistematika lembar kerja yang digunakan
dalam pembelajaran............................................................... 18
1. Hasil ............................................................................... 18
2. Pembahasan .................................................................... 18
J. Bentuk media yang digunakan dalam pembelajaran ............. 20
1. Hasil ............................................................................... 20
2. Pembahasan .................................................................... 20
K. Komponen dan jenis-jenis penilaian yang dilakukan............. 21
1. Hasil ............................................................................... 21
2. Pembahasan .................................................................... 22
L. Tindak lanjut hasil penilaian yang diperoleh......................... 23
3. Hasil ............................................................................... 23
4. Pembahasan .................................................................... 23
vii
BAB III HASIL PENGEMBANGAN PERANGKAT............................. 26
A. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)....................... 26
B. Bahan Ajar........................................................................... 35
C. Lembar Kegiatan Peserta Didik (LKPD)............................ 42
D. Lembar Penilaian................................................................ 45
1. Lembar Penilaian Sikap.................................................. 48
2. Lembar Penilaian Pengetahuan ...................................... 55
3. Lembar Penilaian Keterampilan ..................................... 59
E. Tugas Proyek ..................................................................... 61
F. Media Pembelajaran ........................................................... 64
BAB IV PENUTUP ................................................................................ 69
A. Kesimpulan.......................................................................... 69
B. Saran.................................................................................... 69
LAMPIRAN................................................................................................ 70
A. Dokumentasi........................................................................ 70
B. Instrumen Observasi............................................................ 73
C. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Guru Pamong.......... 78
viii
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1. Papan Nama SMAN 1 Takalar.................................................. 70
Gambar 2. Motto SMAN 1 Takalar ............................................................ 70
Gambar 3. Buku Siswa yang diterbitkan oleh Kemdikbud RI 2014........... 71
Gambar 4. Buku Lembar Kerja Siswa yang diterbitkan oleh Tim Edukatif
HTS............................................................................................. 71
Gambar 5 Siswa Mendiskusikan Masalah pada Buku Siswa ..................... 72
Gambar 6 Siswa Mengkomunikasikan Hasil Diskusi dengan Kelompoknya 72
viii
1
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Peningkatan mutu pendidikan merupakan fokus perubahan dalam rangka
peningkatan kualitas sumberdaya manusia. Salah satu sarana peningkatan
sumber daya manusia tersebut yaitu sekolah. Sekolah merupakan satuan
pendidikan formal yang mempunyai tanggung jawab untuk mengembangkan
pengetahuan, sikap, dan keterampilan siswa.
Dalam melaksanakan tanggung jawab tersebut guru (pendidik) dan tenaga
kependidikan mempunyai peranan yang menentukan dalam mencapai tujuan
yang ditetapkan. Untuk itu kualitas pendidik dan tenaga kependidikan perlu
terus ditingkatkan.
Salah satu upaya pengembangan kemampuan profesional guru bisa
dimulai sejak dini, yaitu dengan cara mengajak calon guru melihat langsung
aktivitas yang dilakukan guru mulai dari pengamatan terhadap kurikulum dan
perangkat pembelajaran yang digunakan, keterkaitan antara perangkat
pembelajaran dengan kurikulum yang digunakan, komponen dan sistematika
RPP yang diterapkan dalam pembelajaran termasuk model, pendekatan, dan
metode yang digunakan guru dalam pembelajaran, buku yang menjadi acuan
dalam pembelajaran matematika, komponen dan sistematika lembar kerja
yang digunakan dalam pembelajaran, bentuk media yang digunakan dalam
pembelajaran, serta komponen dan jenis-jenis penilaian yang dilakukan.
Pengamatan tersebut dilakukan guna memberikan gambaran mengenai aspek-
aspek yang perlu dipersiapkan untuk menjadi guru profesional.
Guru harus menunjukkan kompetensi yang meyakinkan dalam segi
pengetahuan, keterampilan, penguasaan kurikulum, materi pelajaran, metode
mengajar, teknik evaluasi, dan menilai komitmen terhadap tugas serta
memiliki disiplin yang tinggi. Kompetensi guru tersebut perlu terus
1
2
dikembangkan secara terprogram, berkelanjutan melalui suatu sistem
pembinaan yang dapat meningkatkan kualitas professional guru.
B. Tujuan Pelaksanaan Observasi
Adapun tujuan dilakukannya observasi ini, yaitu :
1. Untuk menelaah kurikulum dan perangkat pembelajaran yang digunakan
guru.
2. Untuk meelaah strategi pembelajaran.
3. Untuk menelaah sistem evaluasi.
4. Untuk merancang RPP.
5. Untuk mengembangkan media pembelajaran.
6. Untuk mengembangkan bahan ajar.
7. Untuk mengembangkan perangkat evaluasi.
8. Untuk mempresentasikan hasil penyusunan perangkat.
C. Manfaat Pelaksanaan Observasi
Setelah dilakukannnya observasi ini, diharapkan mahasiswa dapat :
1. Menelaah kurikulum dan perangkat pembelajaran yang digunakan guru.
2. Meelaah strategi pembelajaran.
3. Menelaah sistem evaluasi.
4. Merancang RPP.
5. Mengembangkan media pembelajaran.
6. Mengembangkan bahan ajar.
7. Mengembangkan perangkat evaluasi.
8. Mempresentasikan hasil penyusunan perangkat.
D. Tempat Dan Waktu Pelaksanaan
1. Tempat : SMA Negeri 1 Takalar
2. Waktu pelaksanaan : Sabtu 27 Septemver 2014 s.d. 15 November 2014
3. Langkah-langkah melakukan pengamatan
3
3.1. Tahap persiapan
a. Mahasiswa menentukan sekolah sebagai lokasi observasi
Landasan Keguruan I.
b. Mahasiswa meminta izin kepada guru matematika SMAN 1
Takalar yang dipilih sebagai guru pamong serta yang besedia
untuk menerima mahasiswa melakukan observasi di kelas
tempat beliau mengajar.
c. Setelah mendapat persetujuan dari guru Mahasiswa meminta
persetujuan Kepala Sekolah mengenai maksud dan tujannya
untuk melaksanakan tugas kuliah di SMAN 1 Takalar yakni
observasi Landasan Keguruan I.
3.2. Tahap pelaksanaan
1. Kurikulum yang digunakan
Pengumpulan informasi mengenai kurikulum yang
digunakan meliputi:
a. Kurikulum yang digunakan.
Untuk kelas X
Untuk kelas XI
Untuk kelas XII
b. Tahun diberlakukan kurikulum tersebut di SMA Negeri 1
Takalar.
c. Tanggapan atau pandangan Guru matematika SMA Negeri 1
Takalar mengenai kurikulum yang diberlakukan di sekolah
tersebut.
2. Perangkat Pembelajaran yang disiapkan guru sebelum mengajar
Aktivitas guru di rumah yang berkaitan dengan persiapan
pembelajaran di kelas juga menjadi objek pengamatan.
Pengumpulan informasi dilakukan melalui wawancara dengan
format pertanyaan terlampir.
3. Keterkaitan antara perangkat pembelajaran dengan kurikulum
yang digunakan
4
Informasi ini diperoleh dengan cara meminta perangkat
pembelajaran yang disiapkan oleh guru kemudian mahasiswa
kegiatan landasan keguruan II menganalisis keterkaitan antara
perangkat pembelajaran yang disiapkan oleh guru pamong
dengan kurikulum yang berlaku di SMA Negeri 1 Takalar
4. Perangkat pembelajaran yang digunakan guru dalam mengajar
Pada bagian ini informasi diperoleh dengan melakukan
observasi dikelas secara langsung pada saat proses
pembelajaran, mahasiswa melakukan pengamatan terhadap
perangkat pembelajaran yang digunakan oleh guru.
5. Komponen dan sistematika RPP yang digunakan
Informasi pada bagian ini diperoleh dengan cara meminta
soft file rencana pelaksanaan pembelajaran yang telah disiapkan
oleh guru ataupun dapat dilakukan dengan mem-foto copy
rencana pelaksanaan pembelajaran tersebut. tahap selanjutnya
mahasiswa mencari informasi dari buku ataupun sumbet-sumber
valid yang lainnya untuk melihat ketepatan komponen dan
sistematika rencana pelaksanaan pembelajaran yang dibuat oleh
guru pamong.
6. Model, pendekatan dan metode yang digunakan dalam mnyusun
rencana pelaksanaan pembelajaran
Informasi pada bagian ini dapat diperoleh dengan meminta
rencana pelaksanaan pembelajaran yang telah dibuat oleh guru.
7. Model, pendekatan dan metode yang digunakan dalam
pembelajaran
Informasi pada tahap ini diperoleh dengan cara yang sama
pada poin 5 yakni mahasiswa melakukan observasi dikelas
secara langsung pada saat proses pembelajaran, mahasiswa
melakukan pengamatan terhadap Model, pendekatan dan metode
yang digunakan oleh guru.
5
8. Buku dijadikan acuan dalam pembelajaran matematika dan
alasan menggunakan buku tersebut
Untuk memperoleh informasi pada tahap ini mahasiswa
melakukan wawancara dengan guru pamong mengenai buku
yang digunakan dalam pembelajarannya serta alasan
menggunakan buku tersebut.
9. Komponen dan sistematika lembar kerja yang digunakan
Informasi pada bagian ini diperoleh dengan cara meminta
soft file lembar kerja yang telah disiapkan oleh guru ataupun
dapat dilakukan dengan mem-foto copy lembar kerja tersebut.
Tahap selanjutnya mahasiswa mencari informasi dari buku
ataupun sumbet-sumber valid yang lainnya untuk melihat
ketepatan komponen dan sistematika lembar kerja yang dibuat
oleh guru pamong.
10. Bentuk media yang digunakan dalam pembelajaran
Pada bagian ini informasi diperoleh dengan melakukan
observasi dikelas secara langsung pada saat proses
pembelajaran, mahasiswa melakukan pengamatan terhadap
media pembelajaran yang digunakan oleh guru.
11. Komponen dan jenis-jenis penilaian yang dilakukan
Informasi pada bagian ini diperoleh dengan cara meminta
soft file lembar penilaian yang telah disiapkan oleh guru ataupun
dapat dilakukan dengan mem-foto copy lembar penilaian
tersebut. Tahap selanjutnya mahasiswa mencari informasi dari
buku ataupun sumbet-sumber valid yang lainnya untuk melihat
ketepatan komponen dan sistematika lembar penilaian yang
dibuat oleh guru pamong.
12. Tindak lanjut hasil penilaian yang diperoleh
Untuk memperoleh informasi pada tahap ini mahasiswa
melakukan wawancara dengan guru pamong mengenai kriteria
6
ketuntasan minimal yang diterapkan di SMA Negeri 1 Takalar
serta tindak lanjut hasil penilaian yang diperoleh.
Profil Sekolah
No. Identitas Sekolah
1 Nama SMA Negeri 1 Takalar
2 NPSN 40301548
3 Provinsi Sulawesi Selatan
4 Otonomi Daerah Kabupaten Takalar
5 Kecamatan Pattallassang
6 Desa/ Kelurahan Pattallassang
7 Jalan dan Nomor Jl. Tikolla Dg. Leo, No. 220 Takalar
8 Kode Pos 92212
9 Telepon (0418) 21040
10 Status Sekolah Negeri
11 Akreditasi A
12 Tahun Berdiri 1966
13 Tahun Penegrian 1966
14 Kegiatan Belajar Mengajar Pagi
15 Bangunan Sekolah Milik Sendiri
16 Gedung/ Ruangan
1. Laboratorium Biologi
2. Laboratorium Kimia
3. Laboratorium Fisika
4. LaboratoriumKomputer
5. Perpustakaan
6. Ruang Multimedia
7. Ruang Kesenian
8. Ruang UKS
9. Ruang Osis
7
10. Ruang BK
11. Ruang PIK KRR
12. Ruang Pramuka
13. ruang Kelas (31 Ruangan)
14. Ruang Guru
15. Ruang Tata Usaha
16. Ruang Kepala Sekolah
17. Kantin Kejujuran
18. Kantin Lainnya (3 Kantin)
8
BAB II
HASIL OBSERVASI DAN PEMBAHASAN
A. Kurikulum yang digunakan
1. Hasil
SMA Negeri 1 Takalar menggunakan dua kurikulum dalam proses
pembelajarannya. Kurikulum yang digunakan adalah Kurikulum Tingkat
Satuan Pendidikan (KTSP) 2006 untuk kelas XII dan Kurikulum 2013
untuk kelas X dan kelas XI.
2. Pembahasan
Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan
Nasional menyebutkan bahwa kurikulum adalah seperangkat rencana dan
pengaturan mengenai tujuan, isi, dan bahan pelajaran serta cara yang
digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran
untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu. Berdasarkan pengertian
tersebut, ada dua dimensi kurikulum, yang pertama adalah rencana dan
pengaturan mengenai tujuan, isi, dan bahan pelajaran, sedangkan yang
kedua adalah cara yang digunakan untuk kegiatan pembelajaran.
Kurikulum 2013 yang diberlakukan mulai tahun ajaran 2013/2014
memenuhi kedua dimensi tersebut.
Berdasarkan hasil wawancara dengan Pak Arsil, beliau mengatakan
bahwa SMA Negeri 1 Takalar telah menerapkan kurikulum 2013 sejak
tahun ajaran 2013/2014. Ini artinya SMA Negeri 1 Takalar telah
memasuki tahun keduanya dalam penerapan Kurikulum 2013. SMA
Negeri 1 Takalar merupakan salah satu dari dua Sekolah Menengah Atas
di Takalar yang menerapkan kurikulum 2013 sejak tahun ajaran
2013/2014.
Meskipun telah memasuki tahun kedua dalam penerapan kurikulum
2013, lebih lanjut Pak Arsil mengatakan bahwa masih ada beberapa
8
9
komponen yang mengikuti aturan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan
dan untuk pembenahannya, agar mengikuti tuntutan kurikulum 2013
masih dilakukan secara bertahap.
Strategi pemerintah dalam implementasi kurikulum 2013 adalah
pelaksanaan kurikulum di seluruh sekolah dan jenjang pendidikan yaitu:
tahun pertama Juli 2013 : Kelas I, IV, VII, dan X, tahun kedua Juli 2014 :
Kelas I, II, IV, V, VII, VIII, X, dan XI dan tahun ketiga Juli 2015 : kelas
I, II, III, IV, V, VI, VII, VIII, IX, X, XI, dan XII.
B. Perangkat pembelajaran yang disiapkan guru sebelum mengajar
1. Hasil
Perangkat pembelajaran yang disiapkan oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd.
sebelum mengajar adalah Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP),
Lembar Penilaian (Sikap, Pengetahuan dan Keterampilan), dan buku ajar.
2. Pembahasan
Seperti persiapan guru pada umumnya sebelum mengajar Ibu Hj.
Nurliah, S.Pd. mempersiapkan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP),
Lembar Penilaian (Sikap, Pengetahuan dan Keterampilan), dan buku ajar.
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) berfungsi sebagai
skenario proses pembelajaran agar lebih mempermudah serta menciptakan
kegiatan pembelajaran yang lebih terarah pada tujuan pembelajaran.
Rencana pelaksanaan pembelajaran tidak dubuat sembarangan, tetapi
disusun berdasarkan standar kompetensi, kompetensi dasar serta tujuan
pembelajaran yang akan dicapai. Sehingga diharapkan pembelajaran akan
berjalan lancar, lebih efektif dan efisien, serta siswa dapat mengerti
pelajaran yang telah dipelajarinya.
Selain itu Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. mempersiapkan lembar penilaian
yang terdiri dari lembar penilaian sikap, lembar penilaian pengetahuan dan
lembar penilaian keterampilan. Berdasarkan hasil wawancara Ibu Hj.
Nurliah, S.Pd. menuturkan bahwa beliau mengalami kesulitan dalam
proses penilaian tersebut. Menurut beliau proses penilaian yang harus
10
dilakukan terlalu banyak dan berbeli-belit, lebih lanjut beliau mengatakan
bahwa justru sebenarnya proses penilaian yang mengambil waktu banyak.
Salah satu kendala yang dihadapi oleh beliau adalah kesulitan dalam
penilaian sikap disebabkan karena beliau tidak dapat mengenali semua
nama siswanya mengingat beliau bukan hanya mengajar dalam satu kelas.
Sementara itu penilaian Kurikulum 2013 menuntut dalam penilaian sikap
guru memberikan tanda cek list pada lembar penilaian bagi siswa yang
aktif dan sebagainya.
Berdasarkan hasil wawancara, beliau menuturkan bahwa komponen
yang tidak disiapkan sebelum mengajar adalah lembar kerja siswa atau
lembar kegiatan peserta didik (LKPD). Namun, beliau tidak menuturkan
lebih lanjut apa alasan beliau tidak menggunakan lembar kegiatan peserta
didik dalam mengajar.
Berdasarkan hasil pengamatan saat proses pembelajaran selain buku
rujukan dari pemerintah yakni buku Matematika Kurikulum 2013
SMA/SMK/MA/MAK yang diterbitkan oleh Kementerian Pendidikan dan
Kebudayaan untuk Kelas XI IPA Semester 1, siswa juga memiliki buku/
Modul Matematika untuk SMA/SMK/MA/MAK Kurikulum 2013 Kelas
2A yang diterbitkan oleh Tim Edukatif HTS.
C. Keterkaitan antara perangkat pembelajaran dengan kurikulum yang
digunakan
1. Hasil
Berdasarkan RPP yang telah disusun oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd
pendekatan yang digunakan telah sesuai dengan kurikulum 2013 yaitu
Pendekatan Saintifik, Metode kooperatif, Model Pembelajaran Berbasis
Masalah demikian pula dengan instrumen penilaian dan bahan ajarnya.
2. Pembahasan
Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. dalam rencana pelaksanaan pembelajarannya
menggunakan Pendekatan Saintifik, Metode kooperatif, Model
Pembelajaran Berbasis Masalah yang sudah sesuai dengan tuntutan
11
kurikulum 2013. Pendekatan yang dianjurkan dalam kurikulum 2013
adalah pendekatan ilmiah (saintific approach). Metode yang
direkomendasikan oleh kurikulum 2013 adalah Metode pembelajaran
berbasis masalah, metode pembelajaran berbasis proyek/penugasan,
metode pembelajaran penemuan. Metode pembelajaran, digunakan oleh
pendidik untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar
peserta didik mencapai KD yang disesuaikan dengan karakteristik peserta
didik dan KD yang akan dicapai. Metode yang dirancang dalam RPP pada
dasarnya adalah metode yang dinyatakan secara eksplisit atau disimpulkan
dari kegiatan pembelajaran yang dirancang dalam silabus. Pemilihan
tambahan pendekatan/metode dapat dilakukan dengan menganalisis buku
siswa, buku guru dan/atau berdasarkan kebutuhan belajar peserta didik.
Buku yang dijadikan acuan oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. juga telah
sesuai dengan tuntutan kurikulum 2013, sebab dalam proses
pembelajarannya beliau menggunakan buku Matematika Kurikulum 2013
SMA/SMK/MA/MAK yang diterbitkan oleh Kementerian Pendidikan dan
Kebudayaan untuk Kelas XI IPA Semester 1, penjelasan mengenai buku
acuan yang digunakan oleh guru dalam pembelajarannya akan diuraikan
lebih rinci pada bagian H.
Komponen rencana pelaksanaan pembelajaran yang disusun oleh Ibu
Hj. Nurliah, S.Pd. berlandaskan pada tuntutan kurikulum 2013, penjelasan
mengenai topik ini lebih rinci pada uraian bagian E. Begitu halnya dengan
langkah-langkah kegiatan pembelajaran yang disusun oleh Ibu Hj. Nurliah,
S.Pd. dalam rencana pelaksanaan pembelajarannya sudah sangat sesuai
dengan tuntutan kurikulum 2013 yang meliputi mengamati, menanya,
menalar, mencoba, membentuk jejaring.
D. Perangkat pembelajaran yang digunakan dalam mengajar
1. Hasil
Dalam melaksanakan pembelajaran di kelas, Ibu Hj. Nurliah, S.Pd
menggunakan perangkat pembelajaran berupa Rencana Pelaksanaan
12
Pembelajaran (RPP), Instrumen Penilaian, Lembar Kerja Siswa (LKS),
dan buku ajar.
2. Pembahasan
Berdasarkan hasil pengamatan, dalam proses pembelajaran Ibu Hj.
Nurliah, S.Pd. membawa rencana pelaksanaan pembelajaran yang dibuat
oleh beliau sendiri sebagai penuntun dalam proses pembelajaran yang
dilaksanakannya. Selain itu beliau menggunakan buku ajar dari
pemerintah yang diterbitkan oleh Kementerian Pendidikan dan
Kebudayaan serta buku modul atau buku kerja siswa sebagai penganti
lembar kegiatan peserta didik yang diterbitkan oleh salah satu penerbit
yang belum mendapat rekomendasi dari pemerintah untuk menerbitkan
buku kurikulum 2013, meski demikian materi yang disajikan dalam buku
tersebut sudah disusun berdasarkan tuntutan kurikulum 2013.
E. Komponen dan sistematika RPP yang digunakan dalam pembelajaran
1. Hasil
Berdasarkan Rencana pelaksanaan pembelajaran yang disusun oleh
Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. komponen dan sistematikanya adalah sebagai
berikut:
a. Nama Sekolah
b. Mata Pelajaran
c. Kelas/ Semester
d. Topik
e. Waktu
f. Kompetensi Inti
g. Kompetensi Dasar
h. Indikator Pencapaian Kompetensi
i. Tujuan Pembelajaran
j. Materi Ajar
k. Metode Pembelajaran
l. Kegiatan Pembelajaran
13
m. Alat Media/ Sumber Pembelajaran
n. Penilaian Hasil Belajar
o. Instrumen Penilaian Hasil Belajar
2. Pembahasan
Komponen dan sistematika rencana pelaksanaan pembelajaran yang
disusun oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. sangat sesuai dengan Format RPP yang
diatur oleh permendikbud nomor 81a tahun 2013, yakni:
Pada kurikulum 2013, istilah standar kompetensi tidak dikenal lagi.
Namun muncul istilah kompetensi inti. Kompetensi inti merupakan
gambaran mengenai kompetensi utama yang dikelompokkan ke dalam
aspek sikap, pengetahuan, dan keterampilan (afektif, kognitif, dan
psikomotor) yang harus dipelajari peserta didik untuk suatu jenjang
sekolah, kelas dan tema. Serta kemampuan yang harus dimiliki seorang
peserta didik untuk setiap kelas melalui pembelajaran.
Pada langkah pembelajaran dalam RPP pengembangan sikap,
keterampilan dan pengetahuan harus tampak. Kurikulum 2013
menekankan penerapan pendekatan ilmiah atau scientific approach pada
proses pembelajaran.
F. Model, pendekatan, dan metode yang digunakan guru dalam menyusun
RPP
1. Hasil
Berdasarkan RPP yang telah disusun oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd,
model pembelajaran yang digunakan oleh guru adalah cooperatif learning
berbasis masalah.
2. Pembahasan
Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. menggunakan pendekatan ilmiah/ scientific
appoach dalam rencana pelaksanaan pembelajaran yang dubuatnya.
Pendekatan yang digunakan oleh beliau sudah sesuai dengan tuntutan
kurikulum 2013. Kurikulum 2013 menekankan pada dimensi pedagogik
modern dalam pembelajaran, yaitu menggunakan pendekatan ilmiah.
14
Pendekatan ilmiah (scientific appoach) dalam pembelajaran sebagaimana
dimaksud meliputi mengamati, menanya, menalar, mencoba, membentuk
jejaring untuk semua mata pelajaran.
Metode Kooperatif merupakan metode yang dipilih oleh Ibu Hj.
Nurliah, S.Pd. dalam rencana pelaksanaan pembelajaran yang dubuatnya.
Metode kooperatif merupakan metode yang direkomendasikan oleh
kurikulum 2013, model kooperatif dipandang dapat mengefisienkan
proses pembelajaran apabila dikombinasikan dengan pendekatan ilmiah/
scientific appoach, sebab siswa dapat melakukan diskusi dengan teman
kelompoknya sehingga pembelajaran akan lebih aktif. Model
pembelajaran kooperatif adalah suatu model pembelajaran yang
memposisikan peserta didik/ siswa dalam bentuk kelompok kecil yang
anggota kelompoknyanya bersifat heterogen, artinya terdiri dari siswa
yang berlatar belakang berbeda dari sudut pandang apapun seperti dari
sudut prestasi terdapat peserta didik/ siswa dengan prestasi amat baik,
baik, cukup dan kurang, dari sudut pandang gender, perempuan dan laki-
laki begitu pun dari sudut pandang lainnya seperti suku, agama, ras, status
sosial, ekonomi dan sebagainya. Setiap anggota kelompok yang beragam
latar belakangnya, mereka saling membantu dan bekerja sama untuk
mempelajari materi pelajaran supaya hasil belajar semua anggota
memuaskan.
Sedangkan untuk model pembelajaran yang digunakan oleh Ibu Hj.
Nurliah, S.Pd. dalam rencana pelaksanaan pembelajaran yang dubuatnya
adalah Model Pembelajaran Berbasis Masalah. Model Pembelajaran
Berbasis Masalah merupakan salah satu model pembelajaran yang
direkomendasikan dalam kurikulum 2013. Pembelajaran berbasis masalah
merupakan sebuah pendekatan pembelajaran yang menyajikan masalah
kontekstual sehingga merangsang peserta didik untuk belajar. Dalam
kelas yang menerapkan pembelajaran berbasis masalah, peserta didik
bekerja dalam tim untuk memecahkan masalah dunia nyata (real world).
Dengan PBL akan terjadi pembelajaran bermakna. Peserta
15
didik/mahapeserta didik yang belajar memecahkan suatu masalah maka
mereka akan menerapkan pengetahuan yang dimilikinya atau berusaha
mengetahui pengetahuan yang diperlukan. Belajar dapat semakin
bermakna dan dapat diperluas ketika peserta didik berhadapan dengan
situasi di mana konsep diterapkan.
G. Model, pendekatan, dan metode yang digunakan guru dalam
pembelajaran
1. Hasil
Berdasarkan pengamatan dalam proses pembelajaran yang dilakukan
oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd., beliau menggunakan Pendekatan Saintifik,
Metode kooperatif, Model Pembelajaran Berbasis sesuai dengan rencana
pelaksanaan pembelajaran yang disusunnya.
2. Pembahasan
Berdasarkan pengamatan proses pembelajaran pendekatan model
dan metode yang dituliskan oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. dalam rencana
pelaksanaan pembelajaran yang disusunnya sesuai dengan model, metode
dan pendekatan yang digunakan dalam proses pembelajaran.
Berdasarkan pengamatan, Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. mengelompokkan
siswa kedalam lima kelompok kecil, tetapi dalam pengelompokkan
tersebut belum dilakukan secra heterogen sebab siswa dikelompokkan
berdasarkan tempat duduknya yakni siswa hanya bergabung dengan
beberapa temannya disekitar tempat duduknya. Hal ini belum menjamin
bahwa dengan cara tersebut bahwa kemampuan siswa dalam satu
kelompok adalah heterogen. Besar peluangnya dalam satu kelompok
kemampuan siswa terhadap pelajaran matematika sama-sama tinggi
ataupun sama-sama kurang, sebab biasanya siswa duduk bersama dengan
temannya yang memiliki kemampuan ataupun minat yang sama terhadap
suatu mata pelajaran. Jika terjadi pengelompokan yang tidak heterogen
akan berakibat kepada anggota kelompok. Akan ada kelompok yang
semua anggotanya aktif dalam proses pembelajaran begitupun sebaliknya
16
akan ada kelompok yang semua anggotanya pasif dalam proses
pembelajaran. Kelompok yang semua anggotanya pasif disebabkan oleh
tidak adanya anggota yang dapat menjadi tutor sebaya bagi teman-teman
dalam kelompoknya.
Berdasarkan pengamatan Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. menggunakan model
pembelajaran berbasis masalah dan pendekatan ilmiah/ scientific appoach
sesuai dengan rencana pelaksanaan pembelajaran yang dibuatnya yakni
beliau memberikan masalah kehidupan nyata yang ada pada buku siswa
masalah 3.4 halaman 109 dan masalah 3.5 halaman 111, setelah itu siswa
diinstruksikan untuk mengamati masalah tersebut dari pengamatan
tersebut diharapkan siswa mendiskusikan dengan teman kelompoknya
pertanyaan-pertanyaan yang timbul dari masalah kehidupan nyata tersebut.
Setelah itu Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. tetap mengambil perang sebagai
fasilitator yakni berkeliling untuk membimbing secara tidak langsung
individu atau kelompok yang mengalami kesulitan. Bimbingan secara
tidak langsung diberikan agar siswa tetap menalar konsep dari masalah
tersebut sehingga dengan sendirinya dapat sampai pada kesimpulan yang
diinginkan. Proses selanjutnya yakni Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. memberikan
beberapa soal yang dituliskan langsung di papan tulis, beliau meminta
siswa mengacungkan tangan bagi mereka yang ingin maju mengerjakan
soal tersebut di papan tulis.
H. Buku acuan dalam pembelajaran matematika
1. Hasil
Terdapat dua buku yang menjadi acuan dalam pembelajaran
matematika di kelas, yaitu buku Matematika Kurikulum 2013
SMA/SMK/MA/MAK yang diterbitkan oleh Kementerian Pendidikan dan
Kebudayaan untuk Kelas XI IPA Semester 1, dan Modul Matematika
untuk SMA/SMK/MA/MAK Kurikulum 2013 Kelas 2A yang diterbitkan
oleh Tim Edukatif HTS.
2. Pembahasan
17
Buku Matematika Kurikulum 2013 yang diterbitkan oleh
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan merupakan buku rujukan utama
yang digunakan oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. Berdasarkan hasil wawancara,
beliau menuturkan bahwa buku dari pemerintah tersebut memiliki
kekurangan yakni ditemukan banyaknya kesalahan pengetikan. Kesalahan
pengetikan tersebut berdampak pada lancarnya proses pembelajaran, sebab
ketika guru menerapkan pendekatan ilmiah/ scientific appoach maka siswa
akan mengalami kebingunan dalam proses terebut. Kebingunan yang
dialami oleh siswa pada umumnya bukan karena mereka tidak tahu konsep
atau materi prasyarat yang diperlukan tetapi mereka dibuat kebingunan
oleh kacaunya isi buku rujukan utama yang digunakan dalam proses
pembelajaran.
Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. mengharapkan kepada pemerintah untuk
segera merevisi buku rekomendasi kurikulum 2013 tersebut, sebab
tuntutan kurikulum 2013 sulit untuk diimplementasikan apabila salah satu
pendukung lancarnya proses pembelajaran tidak siap untuk digunakan
seperti buku siswa. Sedangkan hasil wawancara dengan Pak Arsil yang
menuturkan bahwa salah satu kendala besar yang dialami dalam penerapan
kurikulum 2013 adalah menurunnya minat siswa untuk belajar yang
bertolak belakang dengan tuntutan kurikulum 2013 yang mengharapkan
agar siswa lebih aktif dalam proses pembelajaran. Jika pendapat dari Ibu
Hj. Nurliah, S.Pd. dan Pak Arsil dikaitkan maka pemerintah perlu
memberikan perhatian penting terhadap buku siswa tersebut sehingga
konsentrasi guru bisa lebih difokuskan untuk membuat siswa merasa
terbiasa dengan proses pembelajaran kurikulum 2013.
Lebih lanjut Pak Arsil menjelaskan bahwa selain menggunakan buku
Matematika Kurikulum 2013 SMA/SMK/MA/MAK yang diterbitkan oleh
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, beliau juga menggunakan buku
matematika yang lain sebagai rujukan dalam proses pembelajaran, selain
buku dari pemerintah beliau mengatakan bahwa ada beberapa penerbit
yang sudah mendapatkan rekomendasi untuk menerbitkan buku kurikulum
18
2013 seperti Grafindo, Yrama Widya dan sebagainya, selain itu banyak
buku di pasaran yang sudah berani menerbitkan buku dan menggunakan
logo kurikulum 2013 pada sampulnya tetapi belum mendapatkan
rekomendasi penerbitan dari pemerintah sperti Erlangga. Lebih lanjut Pak
Arsil mengatakan bahwa contoh soal dan latihan yang ada dalam buku
terbitan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan merupakan soal-soal
pada tingkat C4 yaitu analisis. Tingkat kesulitan C4 yaitu analisis
merupakan upaya memisahkan suatu kesatuan menjadi komponen-
komponen/ unsur-unsurnya meliputi unsur, analisis hubungan dan analisis
prinsip yang terorganisasi. Berbeda dengan buku-buku teks atau buku
pelajaran pada kurikulum tingkat satuan pendidikan yang pada umumnya
contoh soal dan latihannya merupakan soal dengan tingkat kesulitan C2
(pengetahuan) dan C3 (penerapan).
I. Komponen dan sistematika lembar kerja yang digunakan
1. Hasil
Lembar Kerja Siswa (LKS) yang digunakan dalam pembelajaran tidak
disusun sendiri oleh Ibu Hj. Nurliah, S. Pd. melainkan berdasarkan pada
buku acuan yang digunakan yaitu Modul Matematika.
2. Pembahasan
Berdasarkan hasil pengamatan saat proses pembelajaran Ibu Hj.
Nurliah, S.Pd. tidak menggunakan lembar kegiatan peserta didik (LKPD)
yang disusun sendiri oleh beliau, melainkan beliau menggunakan buku/
Modul Matematika untuk SMA/SMK/MA/MAK Kurikulum 2013 Kelas
2A yang diterbitkan oleh Tim Edukatif HTS yang masing-masing dimiliki
oleh siswa.
Proses pembelajaran akan lebih efektif jika lembar kegiatan peserta
didik disusun oleh guru mata pelajaran itu sendiri. Sebab jika disusun
sendiri oleh guru maka isi lembar kegiatan peserta didik juga
terkondisikan dengan materi yang akan diajarkannya. Selain itu lembar
kegiatan peserta didik dapat memudahkan guru dalam melaksanakan
19
pembelajaran karena LKPD dapat menjadi pedoman dalam mengarahkan
aktivitas pembelajaran sehingga guru dapat mengefesienkan waktu untuk
tidak menjelaskan semuanya secara langsung. Tetapi penjelasan guru
terwakili oleh lembar kegiatan peserta didik, dimana didalamnya sudah
termuat tujuan pembelajaran, rumusan masalah dan langkah-langkah
kegiatan.
Lembar kegiatan peserta didik dapat dirancang sesuai inovatif yang
dimiliki guru agar dapat bermanfaat sebagai penuntun siswa dalam belajar.
Lembar kegiatan peserta didik merupakan salah satu sarana untuk
membantu dan mempermudah dalam kegiatan belajar mengajar sehingga
akan terbentuk interaksi yang efektif antara siswa dengan guru, sehingga
dapat meningkatkan aktivitas siswa dalam proses pembelajaran. Dengan
penggunaan lembar kegiatan peserta didik siswa akan mendapatkan uraian
materi, tugas atau latihan yang berkaitan dengan materi yang diberikan.
Selain itu penggunaan lembar kegiatan peserta didik dalam pengajaran
akan memberikan kesempatan kepada siswa untuk ikut aktif dalam
pembelajaran
Lembar kegiatan peserta didik dapat meningkatkan aktivitas belajar
mandiri siswa, sebab lembar kegiatan peserta didik dapat dirancang
sedemikian rupa oleh guru sehingga lembar kegiatan peserta didik dapat
menjadi penuntun siswa dalam memecahkan suatu masalah. Seperti
lembar kegiatan peserta didik yang berisikan suatu tugas yang akan
diselesaikan. Guru dapat menguraikan secara detail langkah
penyelesaiannya, tetapi yang dimaksudkan disini bukan jawabannya secara
langsung melainkan langkah penyelesaian tersebut dapat diganti dengan
titik-titik yang akan diisi sendiri oleh siswa. Berdasarkan inovatif guru
langkah penyelesaian tersebut tidak sepenuhnya berisi titik-titik, tetapi ada
beberapa langkah yang dituliskan langsung dalam langkah penyelesaian
tersebut agar menjadi penuntun siswa kelangkah selanjutnya. Penggunaan
lember kegiatan peserta didik dapat menjadikan proses pembelajaran lebih
bermakna kepada siswa sebab mereka secara langsung dapat
20
menyelesaikan suatu tugas yang diberikan berdasarkan pedoman atau
penuntun yang diberikan.
J. Bentuk Media yang digunakan dalam pembelajaran
1. Hasil
Media pembelajaran yang digunakan oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd.
adalah golongan media cetak yakni buku pelajaran dan modul.
2. Pembahasan
Berdasaran pengamatan Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. dalam proses
pembelajarannya hanya menggunakan media buku pelajaran dan modul
yang dimiliki oleh siswa. media pembelajaran yang digunakan oleh Ibu Hj.
Nurliah, S.Pd. merupakan media yang paling akrab dan dapat dikatakan
semua sekolah memanfaatkannya. Selain buku dan modul, media yang
dapat digunakan dalam pembelajaran yaitu media presentasi/ slide dan
yang lainnya.
Media adalah bagian yang tidak terpisahkan dari proses belajar
mengajar demi tercapainya tujuan pendidikan pada umumnya dan tujuan
pembelajaran di sekolah pada khususnya. Manfaat praktis media
pembelajaran di dalam proses belajar mengajar adalah media pembelajaran
dapat memperjelas penyajian pesan dan informasi sehingga dapat
memperlancar dan meningkatkan proses dan hasil belajar. Media
pembelajaran dapat meningkatkan dan mengarahkan perhatian siswa
sehingga dapat menimbulkan motivasi belajar, interaksi yang lebih
langsung antara siswa dan lingkungannya dan kemungkinan untuk siswa
belajar sendiri-sendiri sesuai dengan kemampuan dan minatnya. Media
pembelajaran dapat mengatasi keterbatasan indera, ruang dan waktu.
Media pembelajaran dapat memberikan kesamaan pengalaman kepada sisa
tentang peristiwa-peristiwa di lingkungan mereka, serta memungkinkan
terjadinya interaksi langsung dengan guru, masyarakat dan lingkungan.
Sebagai saran, guru sebaiknya tidak menggunakan satu media secara
monoton dalam proses pembelajarannya sebab siswa akan merasa bosan
21
dengan proses belajar. Sebagai pertimbangan misalnya buku atau modul
yang masing-masing telah dimiliki oleh siswa dapat dipadukan dengan
media presentasi/ slide, tujuannya adalah agar siswa merasakan kondisi
belajar yang baru dan lebih bersemangat megikuti pembelajaran. Guru
perlu mempertimbangkan berapa kondisi dalam pemilihan dan
penggunaan media seperti, motivasi, perbedaan individual, tujuan
pembelajaran, organisasi isi, persiapan sebelum mengajar, emosi,
partisipasi umpan balik, penguatan, latihan dan penerapan.
K. Komponen dan jenis-jenis penilaian yang dilakukan
1. Hasil
a. Komponen penilaian Sikap
 Nama Sekolah
 Mata Pelajaran
 Kelas/ Semester
 Pertemuan
 Waktu
 Indikator Penilaian sikap aktif
 Indikator Penilaian sikap bekerjasama
 Indikator Penilaian sikap toleran
b. Komponen Penilaian Keterampilan
 Nama Sekolah
 Mata Pelajaran
 Kelas/ Semester
 Pertemuan
 Waktu
 Indikator terampil menerapkan konsep/ prinsip dan strategi
pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan dengan penerapan
sistem persamaan dan pertidaksamaan linear.
c. Komponen Penilaian Pengetahuan
22
 Nama Sekolah
 Mata Pelajaran
 Kelas/ Semester
 Pertemuan
 Waktu
 Soal-Soal
2. Pembahasan
Jenis-jenis penilaian yang dilakukan oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd.
adalah penilaian pengetahuan, penilaian keterampilan dan penilaian sikap
sesuai dengan tuntutan kurikulum 2013, selain itu komponen-komponen
dalam lembar penilaian Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. sudah sesuai atau merujuk
pada ketentuan kurikulum 2013.
Penilaian adalah proses sistematis meliputi pengumpulan informasi
(angka, deskripsi, verbal), analisis, interpretasi informasi untuk membuat
keputusan. Pada kurikulum 2013 penilaian pendidikan merupakan proses
pengumpulan dan mengolah informasi untuk mengukur pencapaian hasil
belajar peserta didik. Jenis-jenis penilaian pada kurikulum 2013 diatur
didalam Permendikbud Nomor 66 Tahun 2013 tentang standar penilaian
pendidikan.
Pada kurikulum 2013 setiap mata pelajaran meliputi kompetensi
pengetahuan, kompetensi keterampilan dan kompetensi sikap.
Kompetensi pengetahuan dan kompetensi keterampilan menggunakan
skala 1-4, yang dapat dikonversi ke dalam predikat, A, A-, B+, B, B-, C+,
C, C-, D+ dan D-. sdangkan kompetensi sikap menggunakan skala sangat
baik (SB), Baik (B), Cukup (C), dan Kurang (K).
Penilaian proses pembelajaran menggunakan pendekatan penilaian
otentik (authentic assesment) yang menilai kesiapan siswa, proses, dan
hasil belajar secara utuh. Keterpaduan penilaian ketiga komponen
tersebut akan menggambarkan kapasitas, gaya, dan perolehan belajar
siswa atau bahkan mampu menghasilkan dampak instruksional
(instructional effect) dan dampak pengiring (nurturant effect) dari
23
pembelajaran. Hasil penilaian otentik dapat digunakan oleh guru untuk
merencanakan program perbaikan (remedial), pengayaan (enrichment),
atau pelayanan konseling. Selain itu, hasil penilaian otentik dapat
digunakansebagai bahan untuk memperbaiki proses pembelajaran sesuai
dengan Standar Penilaian Pendidikan. Evaluasi proses pembelajaran
dilakukan saat proses pembelajaran dengan menggunakan alat: angket,
observasi, catatan anekdot, dan refleksi.
L. Tindak lanjut hasil penilaian yang diperoleh
1. Hasil
Ketuntasan minimal untuk seluruh kompetensi dasar pada
kompetensi pengetahuan dan kompetensi keterampilan di SMA Negeri 1
takalar yaitu 3.00 (B). Siswa yang mendapatkan nilai di bawah KKM
diberikan remedial dan siswa yang memiliki nilai tuntas disekitar nilai
KKM diberikan pengayaan apabila kesempatan memungkinkan untuk
dilakukan tindakan tersebut.
2. Pembahasan
Berdasarkan hasil wawancara dengan Pak Arsil, beliau mengatakan
bahwa siswa yang memiliki hasil nilai kurang dari nilai KKM yang telah
ditentukan maka siswa tersebut diberikan remedial. Sedangkan untuk
siswa yang memiliki nilai tuntas tetapi nilai mereka disekitar nilai KKM,
apabila kesempatan memungkinkan maka siswa tersebut diberikan
pengayaan.
Tindakan yang dilakukan oleh Pak Arsil tersebut sejalan dengan
kurikulum 2013. Yang mengatakan bahwa Kurikulum Matematika 2013
adalah kurikulum berbasis kompetensi dengan pendekatan pembelajaran
tuntas. Pembelajaran tuntas (mastery learning) dalam proses
pembelajaran berbasis kompetensi dimaksudkan adalah pendekatan dalam
pembelajaran yang mempersyaratkan peserta didik menguasai secara
tuntas seluruh kompetensi dasar pokok bahasan atau mata pelajaran
tertentu. Peserta didik dikatakan menguasai secara tuntas seluruh
24
kompetensi dasar pada pokok bahasan atau mata pelajaran matematika
pada kelas tertentu, apabila peserta didik tersebut memperoleh hasil
penilaian/uji kompetensi lebih besar atau sama dengan dari Kriteria
Ketuntasan Minimum (≥ KKM) yang ditetapkan dalam kurikulum.
Sebaliknya peserta didik dikatakan tidak tuntas.
Bagi peserta didik yang memperoleh hasil penilaian/uji kompetensi
pada pokok bahasan mata pelajaran matematika kurang dari KKM, wajib
diberi pembelajaran remedial. Pembelajaran remedial pada hakikatnya
adalah pemberian bantuan bagi peserta didik yang mengalami kesulitan
atau kelambatan belajar. Bantuan dalam pembelajaran remedial mencakup
(1) mengkaji ulang materi pada kompetensi dasar yang belum dicapai
peserta didik, (2) pemberian tugas tersrtuktur yang dilakukan secara
mandiri dan implementasi model pembelajaran koperatif tipe jigsaw, dan
(4) kerjasaman sekolah dengan orang tua/wali peserta didik mengatasi
masalah belajar peserta didik. Pemberian pembelajaran remedial meliputi
dua langkah pokok, yaitu pertama mendiagnosis kesulitan belajar dan
kedua memberikan perlakuan (treatment) pembelajaran remedial.
Bagi peserta didik yang memperoleh hasil penilaian/uji kompetensi
pada pokok bahasan mata pelajaran matematika kurang dari KKM, wajib
diberi pembelajaran pengayaan. Pembelajaran pengayaan adalah
pembelajaran yang memberikan pengalaman (membangun berpikir
tingkat tinggi, yaitu berpikir kritis dan kreatif) lebih mendalami materi
terkait kompetensi atau kegiatan peserta didik yang melampaui
persyaratan minimal yang ditentukan oleh kurikulum dan tidak semua
peserta didik dapat melakukannya. Pendekatan pembelajaran yang
diterapkan dalam pelaksanaan pengayaan melalui (1) pembelajaran
berbasis masalah dan proyek untuk melatih peserta didik berpikir kritis
dan kreatif, ketangguhan diri beradaptasi dan memecahkan masalah, (2)
pemberian asesmen portofolio tambahan berbasis masalah, proyek,
keterampilan proses, chek up diri dan asesmen kerjasama kelompok, dan
(3) pemanfaatan IT dan ICT dalam proses pembelajaran.
25
Berdasarkan tuntutan kurikulum 2013 yang mengatakan bahwa
Ketuntasan minimal untuk seluruh kompetensi dasar pada kompetensi
pengetahuan dan kompetensi keterampilan yaitu 2.66 (B-). Berdasarkan
hasil wawancara yang dilakukan dengan Bapak Kepala Sekolah SMA
Negeri 1 Takalar, beliau mengatakan bahwa untuk ketuntasan minimal di
SMA Negeri 1 Takalar tidak di sesuaikan dengan tuntutan kurikulum
2013, tetapi beliau meningkatkan standar ketuntasan minimal dari 2.66
(B-) menjadi 3.00 (B). Berdasarkan penuturan beliau, langkah tersebut
diambil mengingat SMA Negeri 1 Takalar setiap tahunnya selalu
menjaring siswa baru dengan sistem yang ketat sehingga beliau
memandang bahwa ketuntasan minimal tersebut tidak terlalu
memberatkan untuk siswa. Lebih lanjut beliau menuturkan bahwa
ketuntasan minimal yaitu 3.00 (B) tidak dipaksakan untuk semua mata
pelajaran, apabila ada mata pelajaran yang dianggap terlalu sulit untuk
ketuntasan minimal pada 3.00 (B) maka mata pelajaran yang
bersangkutan dapat tetap menggunakan ketuntasan minimal sesuai
tuntutan kurikulum 2013 yaitu 2.66 (B-), hal tersebut beliau sampaikan
kepada bagian kurikulum di SMA Negeri 1 Takalar untuk memberikan
penjelasan ataupun sejenis sosialisasi kepada guru-guru mata pelajaran.
26
BAB III
HASIL PENGEMBANGAN PERANGKAT
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
Satuan Pendidikan : SMA
Mata Pelajaran : Matematika Wajib
Kelas/Semester : XI / 1
Materi pokok : Fungsi Invers
Alokasi Waktu : 3 × 45 menit
A. Kompetensi Inti (KI)
1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab,
peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan
pro-aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai
permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial
dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam
pergaulan dunia.
3. Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual,
konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya
tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan
wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait
penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan
prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan
minatnya untuk memecahkan masalah.
4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak
terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara
mandiri, bertindak secara efektif dan kreatif, serta mampu menggunakan
metoda sesuai kaidah keilmuan.
26
27
B. Kompetensi Dasar dan Indikator
2.1. Memiliki motivasi internal, kemampuan bekerjasama, konsisten, sikap
disiplin, rasa percaya diri, dan sikap toleransi dalam perbedaan strategi
berpikir dalam memilih dan menerapkan strategi menyelesaikan
masalah
2.2. Mampu mentransformasi diri dalam berpilaku jujur, tangguh mengadapi
masalah, kritis dan disiplin dalam melakukan tugas belajar matematika.
2.3. Menunjukkan sikap bertanggung jawab, rasa ingin tahu, jujur dan
perilaku peduli lingkungan
3.6. Menganalisis konsep dan sifat suatu fungsi dan melakukan manipulasi
aljabar dalam menentukan invers fungsi dan fungsi invers.
Indikator Pencapaian Kompetensi:
3.6.1. Menjelaskan konsep invers fungsi.
3.6.2. Menentukan invers suatu fungsi aljabar.
4.4. Memilih strategi yang efektif dan menyajikan model matematika dalam
memecahkan masalah nyata terkait fungsi invers dan invers fungsi.
Indikator Pencapaian Kompetensi:
4.4.1. Terampil menerapkan konsep invers fungsi dan memilih strategi
pemecahan masalah yang relevan berkaitan dengan fungsi
invers.
C. Tujuan Pembelajaran
Melalui kegiatan diskusi dalam pembelajaran kelompok diharapkan
siswa terlibat aktif dalam kegiatan pembelajaran dan mampu bekerja sama
dalam kegiatan kelompok serta dapat menentukan invers dari suatu fungsi
dan terampil menerapkan konsep invers fungsi dalam pemecahan masalah
yang berkaitan dengan fungsi invers.
28
D. Materi Pembelajaran
Fakta:
Masalah 1 : Suatu hari Afsyam pergi ke Toko Komputer yang ada di
Makassar. Afsyam bermaksud membeli flash disk 35 buah
untuk dijual kembali di tokonya yang terletak di
Kabupaten Takalar. Jika Afsyam membeli flash disk
sebanyak 35 buah, dia akan memperoleh discount
𝑅𝑝20.000,00 (Discount tidak berlaku bila pembelian
kurang dari 35 buah). Jika harga sebuah flash disk
𝑅𝑝85.000,00, berapakah uang yang harus dibayar oleh
Afsyam?
Masalah 2 : Suatu hari Afsyam pergi ke Toko Komputer. Dia akan
membeli lampu pijar untuk dijual kembali di tokonya. Dia
melihat daftar barang beserta harganya. Harga sebuah
flash disk tertera 𝑅𝑝85.000,00, Berapapun flash disk yang
dibeli akan mendapatkan discount yang sama yaitu
𝑅𝑝10.000,00. Jika Afsyam membawa uang
𝑅𝑝1.010.000,00, berapa buah flash disk yang bisa dia
beli?
Konsep :
Jika fungsi 𝑓 memetakan himpunan 𝐴 ke 𝐵 dan dinyatakan dalam
pasangan berurutan 𝑓 = 𝑥, 𝑦 𝑥 ∈ 𝐴 𝑑𝑎𝑛 𝑦 ∈ 𝐵 , maka invers fungsi
𝑓 adalah relasi yang memetakan himpunan 𝐵 ke 𝐴 dalam pasangan
berurutan dinyatakan dengan 𝑓−1
= {(𝑦, 𝑥) 𝑦 ∈ 𝐵 𝑑𝑎𝑛 𝑥 ∈ 𝐴}
(Definisi 3.3).
Prinsip :
Misalkan 𝑓−1
adalah fungsi invers dari fungsi 𝑓. ∀𝑥 ∈ 𝐷𝑓 𝑑𝑎𝑛 𝑦 ∈
𝑅𝑓 berlaku 𝑦 = 𝑓 𝑥 ⇔ 𝑓−1
𝑦 = 𝑥 ( Sifat 3.4).
Prosdur :
Langkah-langkah menentukan invers fungsi 𝑦 = 𝑓 𝑥 :
29
Ubahlah fungsi ke bentuk 𝑥 = 𝑔 𝑦 .
Variabel 𝑥 dan 𝑦 saling ditukar sehingga diperoleh 𝑦 = 𝑕(𝑥).
Diperoleh invers fungsi 𝑦−1
= 𝑕(𝑥).
E. Metode Pembelajaran
Model pembelajaran : Problem Base Learning
Metode pembelajaran : koperatif (cooperative learning)
pendekatan : saintifik scientific
F. Media, Alat dan Sumber Pembelajaran
Media : White Board, Tayangan Power Point dan Lembar Kerja Siswa
Alat : Laptop, LCD
Sumber Pembelajaran :
- Buku Siswa Matematika Kelas XI Semester 1
- Buku Guru Matematika Kelas XI
- Buku Matematika yang relevan dengan materi yang dibahas.
G. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran
1. Pendahuluan/ Kegiatan Awal (±15 menit)
1.1. Guru mengucapkan salam kepada siswa.
1.2. Ketua kelas memimpin do’a sebelum memulai pembelajaran.
1.3. Guru mengecek kahadiran siswa.
1.4. Guru memberikan gambaran tentang pentingnya memahami fungsi
invers dan memberikan gambaran tentang penggunaan fungsi
invers dalam kehidupan sehari-hari.
1.5. Sebagai apersepsi untuk mendorong rasa ingin tahu siswa sehingga
diharapkan dapat aktif dalam proses pembelajaran, siswa diajak
memecahkan masalah belanja barang di toko.
1.6. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan hasil belajar yang
diharapkan akan dicapai setelah pembelajaran.
30
1.7. Guru melakukan tanya jawab dengan siswa untuk mengecek
kemampuan prasyaratnya serta mengingatkan kembali pada
pengertian fungsi, domain, kodomain dan range (materi Kelas X).
2. Kegiatan Inti (±100 menit)
Fase 1: Mengorientasi siswa kepada masalah
Mengamati
1) Tahap 1:
a. Guru memberi kesempatan siswa untuk melakukan pengamatan
Masalah 3.4.
b. Siswa mencermati Masalah dan alternatif penyelesaiannya dan
mencermati Definisi 3.3.
c. Siswa mendeskripsikan fungsi yang terdapat dalam masalah
tersebut.
2) Tahap 2:
a. Siswa mengamati Masalah 3.5 pada buku siswa halaman 111 dan
mencermati alternatif penyelesaiannya.
b. Siswa mencermati Sifat 3.3 pada Buku Siswa halaman 112.
c. Siswa mencermati Definisi 3.4 pada Buku Siswa halaman 113.
3) Tahap 3:
a. Siswa mengamati Masalah 3.6 pada Buku Siswa halaman 113 dan
mencermati alternatif penyelesaiannya.
b. Siswa mencermati Sifat 3.4 pada Buku Siswa halaman 114.
Menanya
a. Guru membimbing siswa agar mampu mengajukan pertanyaan
tentang hasil pengamatan masalah. Jika ada siswa yang mengalami
masalah, siswa lain diberikan kesempatan terlebih dahulu untuk
memberikan tanggapan.
31
Fase 2: Mengorganisasikan siswa
Mengumpulkan Informasi
1) Tahap 1:
a. Guru membagi siswa dalam kelompok heterogen (dari sisi
kemampuan, gender, budaya, maupun agama) sesuai pembagian
kelompok yang telah direncanakan oleh guru.
b. Siswa mengumpulkan informasi berkaitan dengan masalah 3.4,
3.5 dan 3.6.
c. Guru memperhatikan siswa dan mendorong siswa untuk terlibat
aktif dalam diskusi.
d. Guru berkeliling melakukan penilaian sikap dan mengamati siswa
bekerja, mencermati dan menemukan berbagai kesulitan yang
dialami siswa, serta memberikan kesempatan kepada siswa untuk
bertanya hal-hal yang belum dipahami.
e. Siswa yang mengalami kesulitan diberi bimbingan secara
individu, kelompok, atau klasikal.
f. Siswa bekerja sama untuk menghimpun berbagai konsep dan
aturan matematika yang sudah dipelajari serta memikirkan secara
cermat strategi pemecahan yang berguna untuk pemecahan
masalah.
Fase 3: Membimbing penyelidikan individu dan kelompok
Menanya
a. Guru memberi arahan agar siswa bertanya bagaimana untuk nilai
𝑥 ≠ 50 dan nilai fungsi 𝑓(𝑥) ≠ 100.000.
Mengasosiasikan
a. Guru membimbing siswa untuk menemukan nilai fungsi f(x) untuk
nilai x yang lain pada masalah 3.4.
b. Siswa berdiskusi mencari nilai x untuk nilai fungsi f(x) yang lain
pada masalah 3.4.
32
c. Siswa berdiskusi untuk menentukan invers fungsi pada masalah 3.5
dan menentukan domain, kodomain dan range dari masing-masing
fungsi.
d. Siswa menyelidiki apakah invers dari fungsi tersebut merupakan
fungsi.
Fase 4: Mengembangkan dan menyajikan hasil karya
Mengasosiasikan
a. Siswa mendiskusikan Masalah 3.6 dan Sifat 3.4 pada Buku Siswa
halaman 113–115, sehingga dapat merumuskan langkah-langkah
menentukan invers suatu fungsi 𝑓(𝑥).
b. Melalui kerja sama dalam kelompok diskusi, siswa menerapkan
konsep yang diperolehnya untuk menyelesaikan masalah pada Uji
Kompetensi 3.2 nomor 1 pada Buku Siswa halaman 123.
c. Dengan bekerja sama dalam kelompok diskusi siswa menerapkan
langkah-langkah menentukan invers fungsi untuk meneyelsaikan soal
nomor 2 pada Uji Kompetensi 3.2 Buku Siswa halaman 123.
Fase 5: Menganalisa dan mengevaluasi proses pemecahan masalah
Mengasosiasikan
a. Guru membimbing siswa untuk mengkaji kembali cara menyelesaikan
masalah yang berkaitan dengan invers fungsi kemudian membuat
ringkasan langkah-langkah menentukan invers suatu fungsi.
Mengkomunikasikan
a. Siswa menyiapkan laporan berupa rangkuman dan kesimpulan hasil
diskusi kelompok secara rapi, rinci, dan sistematis
b. Siswa menentukan perwakilan kelompok secara musyawarah untuk
mempresentasikan hasil diskusinya tentang fungsi invers dan
penerapannya dalam meneyelesaikan masalah yang berkaitan dengan
fungsi invers.laporan di depan kelas.
33
c. Semua kelompok bermusyawarah untuk menentukan satu kelompok
yang mempresentasikan (mengkomunikasikan) hasil diskusinya di
depan kelas secara runtun, sistematis, santun, dan hemat waktu.
d. Kelompok yang terpilih menyajikan hasil diskusi kelompoknya di
depan kelas.
e. Siswa dari kelompok lain untuk memberikan tanggapan terhadap hasil
diskusi kelompok penyaji dengan sopan.
f. Guru melibatkan siswa mengevaluasi jawaban kelompok penyaji serta
masukan dari siswa yang lain dan membuat kesepakatan, bila jawaban
yang disampaikan siswa sudah benar.
g. Kelompok lain yang mempunyai jawaban berbeda dari kelompok
penyaji pertama diberi kesempatan untuk mengkomunikasikan hasil
diskusi kelompoknya secara runtun, sistematis, santun, dan hemat
waktu. Apabila ada lebih dari satu kelompok, maka guru meminta
siswa bermusyawarah menentukan urutan penyajian.
3. Penutup (±20 menit)
a. Siswa diminta menyimpulkan tentang bagaimana menentukan invers
suatu fungsi dan membuat laporan secara individu.
b. Peserta didik mengerjakan tes.
c. Secara individu peserta didik melakukan refleksi (penilaian diri)
tentang apa saja yang telah dipelajari selama proses belajar,
mengidentifikasi manfaatnya, mengidentifikasi hal-hal yang sudah
dan belum dipahami untuk ditindaklanjuti.
d. Guru memberikan PR berupa tugas proyek kepada siswa.
e. Guru mengakhiri kegiatan belajar dan berpesan untuk mempelajari
Sifat 3.5, Sifat 3.6 dan Sifat 3.7 pada Buku Siswa halaman 117 - 123
untuk pembelajaran pada pertemuan berikutnya.
f. Guru bersama-sama dengan siswa berdoa untuk bersyukur kepada
Allah SWT telah diberi pengetahuan tentang pembelajaran yang telah
dilakukan.
34
g. Guru mengucapkan salam
H. Penilaian
a. Teknik Penilaian: melalui pengamatan dan tes tertulis
b. Prosedur Penilaian:
No Aspek yang dinilai
Teknik
Penilaian
Waktu Penilaian
1
Sikap
a. Aktif dalam pembelajaran dan
kegiatan kelompok
b. Bekerjasama dalam kegiatan
kelompok
Pengamatan
Selama
pembelajaran dan
saat diskusi
2
Pengetahuan
a.Menentukan nilai fungsi f(x)
untuk nilai x tertentu dan
menentukan nilai x untuk nilai
fungsi f(x) tertentu
b.Menentukan invers dari suatu
fungsi
Tes tertulis,
Lisan
Penyelesaian
tugas individu
dan kelompok
3
Ketrampilan
a.Terampil dalam memecahkan
masalah yang berkaitan dengan
nilai fungsi.
b.Terampil memanipulasi aljabar
dalam proses menentukan invers
suatu fungsi
Pengamatan
Penyelesaian
tugas individu
atau kelompok
dan saat diskusi
c. Instrumen Penilaian
Terlampir
35
36
Mata Pelajaran/Pokok Bahasan : Matematika/ Fungsi Invers
Kelas/Semester : XI/ Ganjil
Nama Siswa :
Nomor Induk Siswa :
Judul:
TUJUAN PEMBELAJARAN :
1. Memahami konsep fungsi invers
2. Memilih strategi yang efektif dan membuat model
matematika dalam menyelesaikan masalah nyata
terkait fungsi invers.
37
Alternatif Penyelesaian
38
Gambar 3.3 Invers Fungsi
39
40
41
42
LEMBAR KEGIATAN PESERTA DIDIK
(LKPD)
Mata Pelajaran/Materi : Matematika/ Fungsi Invers
Kelas/Semester : XI/ Ganjil
Alokasi Waktu :
Nama Kelompok :
Nama Anggota Kelompok :
1. …………………………………
2. …………………………………
3. …………………………………
4. …………………………………
5. …………………………………
Judul LKPD : KONSEP FUNGSI INVERS
Tujuan Pembelajaran/ LKPD
1. Menjelaskan konsep invers fungsi
2. Terampil menerapkan konsep invers fungsi dan memilih
strategi pemecahan masalah yang relevan berkaitan dengan
fungsi invers.
Rumusan Masalah
1. Apakah pengertian fungsi invers?
2. Bagaimana cara menggunakan fungsi invers untuk memecahkan masalah
yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari?
3. Bagaimana cara dan memilih strategi pemecahan masalah yang relevan
berkaitan dengan fungsi invers?
43
Masalah I
Silahkan cermati masalah berikut
1. Suatu hari Afsyam pergi ke Toko Komputer yang ada di Makassar. Afsyam
bermaksud membeli flash disk 35 buah untuk dijual kembali di tokonya yang
terletak di Kabupaten Takalar. Jika Afsyam membeli flash disk sebanyak 35
buah, dia akan memperoleh discount 𝑅𝑝20.000,00 (Discount tidak berlaku
bila pembelian kurang dari 35 buah). Jika harga sebuah flash disk
𝑅𝑝85.000,00, berapakah uang yang harus dibayar oleh Afsyam?
Alat dan Bahan : Alat tulis
Langkah-langkah Kegiatan :
1. Isilah nama dan anggota kelompoknya pada tempat yang telah
disediakan
2. Baca dan pahami pernyataan-pernyataan dari masalah yang
disajikan dalam LKS berikut, kemudian pikirkan kemungkinan
jawabannya
3. Silahkan melakukan diskusi kelompok terhadap tugas telah
disajikan tersebut dan catatlah jawaban kalian pada tempat yang
telah disediakan
4. Jika terdapat masalah yang tidak dapat diselesaikan, tanyakan
kepada guru
5. Tugas dikerjakan selama maksimal 30 menit
44
2. Suatu hari Afsyam pergi ke Toko Komputer. Dia akan membeli lampu pijar
untuk dijual kembali di tokonya. Dia melihat daftar barang beserta harganya.
Harga sebuah flash disk tertera 𝑅𝑝85.000,00, Berapapun flash disk yang
dibeli akan mendapatkan discount yang sama yaitu 𝑅𝑝10.000,00. Jika
Afsyam membawa uang 𝑅𝑝1.010.000,00, berapa buah flash disk yang bisa
dia beli?
Petunjuk:
1. Tuliskan fungsi dan variabel dalam masalah tersebut dalam simbol
matematika (misalnya 𝑓(𝑥) dan 𝑥).
2. Bentuklah persamaan fungsinya
3. Selesaikan secara matematis.
Solusi :
45
Masalah II
Tentukanlah fungsi invers dari fungsi-fungsi berikut !
1. ( ) 3 6f x x 
2. ( ) 10 4f x x 
Solusi:
Karena 𝑦 = 𝑓 … ⇒ ⋯ = 3𝑥 + 6
… = 3 … + 6
… = … − 6
𝑥 = … − 6
…
= … − 2
Karena 𝑓−1
… = ⋯ ⇒ ⋯ … = ⋯ − 2
Karena 𝑓−1
… = ⋯ − 2 ⇒ 𝑓−1
𝑥 = ⋯ − 2
∴ Jadi, fungsi invers 𝑓 𝑥 = 3𝑥 + 6 adalah 𝑓−1
… = ⋯ − 2
Solusi:
Karena 𝑦 = 𝑓 … ⇒ ⋯ = 10𝑥 − 4
… = … − ⋯
… = … − ⋯
𝑥 = 10 − ⋯
…
=
… +
5
2
Karena 𝑓−1
… = ⋯ ⇒ ⋯ … = ⋯ +
5
2
Karena 𝑓−1
… = ⋯ +
5
2
⇒ 𝑓−1
𝑥 = ⋯ +
5
2
∴ Jadi, fungsi invers 𝑓 𝑥 = 10 − 4𝑥 adalah 𝑓−1
… = ⋯ +
5
2
46
3.
2 4
( ) , 5
5
x
f x x
x

 

4. 2
( ) 4f x x 
Solusi:
Karena 𝑦 = 𝑓 … ⇒ ⋯ =
2𝑥+4
𝑥−5
, 𝑥 ≠ 5
… =
2𝑥 + 4
𝑥 − 5
𝑦(… − ⋯ ) = … − ⋯
𝑦𝑥 − ⋯ 𝑥 = 5𝑦 + ⋯
𝑥 = … + 4
… − 2
Karena 𝑓−1
… = ⋯ ⇒ ⋯ … =
…+4
…−2
Karena 𝑓−1
… =
…+4
…−2
⇒ 𝑓−1
𝑥 =
…+4
…−2
∴ Jadi, fungsi invers 𝑓 𝑥 =
10 − 4𝑥 adalah 𝑓−1
… =
…+4
…−2
Perhatikan kembali soal nomor 3! Uraikan pendapatmu tentang 𝑥 ≠ 5!
………..………..………..………..………..………..………..………..…
……..………..………..………..………..………..………..………..……
…..………..………..………..………..………..………..………..………..
………..………..………..………..………..………..………..………..…
……..………..………..
Solusi:
Karena 𝑦 = 𝑓 … ⇒ ⋯ = 𝑥2
− 4
… = 𝑥2
− 4
… = … + ⋯
𝑥 = … + ⋯
Karena 𝑓−1
… = ⋯ ⇒ ⋯ … = … + ⋯
Karena 𝑓−1
… = … + ⋯ ⇒ 𝑓−1
𝑥 = … + ⋯
Jadi, fungsi invers 𝑓 𝑥 = 10 − 4𝑥 adalah 𝑓−1
… = … + ⋯
47
5. 2
( ) 4 6f x x x  
Jawaban yang Anda peroleh pada nomor 4, apakah ada syarat
khusus yang berlaku seperti pada nomor 3. Jika ada sebutkan serta
jelaskan jawaban Anda dan jika tidak jelaskan jawaban Anda!
……………………………………………………………………
……………………………………………………………………
……………………………………………………………………
……………………………………………………………………
……………………………………………………………………
……………………………………………………………………
Solusi: (perhatikan langkah penyelesaian nomor 2)
48
Instrumen Penilaian Sikap
LEMBAR PENGAMATAN PARTISIPASI
Mata Pelajaran : Matematika
Kelas/Semester : XI/ Ganjil
Tahun Pelajaran : 2014/2015
Waktu Pengamatan : Selama pembelajaran dan saat diskusi
Berikan tanda (√) pada kolom sesuai hasil pengamatan.
No Nama Siswa
Sikap
Aktif Bekerjasama Toleran
KB B SB KB B SB KB B SB
Keterangan:
KB : Kurang baik
B : Baik
SB : Sangat baik
49
Indikator sikap aktif dalam pembelajaran Fungsi Invers
1. Kurang baik jika sama sekali tidak menunjukkan kesungguhan dalam mencari,
mencoba bertanya, atau menjawab pertanyaan dari teman maupun guru tetapi
menyelesaikan tugas yang diberikan dalam proses pembelajaran.
2. Baik jika menunjukkan ada kesungguhan dalam mencari, mencoba bertanya,
atau menjawab pertanyaan dari teman maupun guru tetapi belum konsisten
dan menyelesaikan tugas yang diberikan dalam proses pembelajaran.
3. Sangat baik jika menunjukkan ada kesungguhan dalam mencari, bertanya,
atau menjawab pertanyaan dari teman maupun guru secara konsisten secara
terus menerus dan menyelesaikan tugas yang diberikan dalam proses
pembelajaran.
Indikator sikap bekerjasama dalam kegiatan kelompok.
1. Kurang baik jika sama sekali tidak berusaha untuk bekerjasama dalam
kegiatan kelompok.
2. Baik jika menunjukkan sudah ada usaha untuk bekerjasama dalam kegiatan
kelompok tetapi masih belum konsisten.
3. Sangat baik jika menunjukkan adanya usaha bekerjasama dalam kegiatan
kelompok secara terus menerus dan konsisten.
Indikator sikap toleran terhadap proses pemecahan masalah yang berbeda
dan kreatif.
1. Kurang baik jika sama sekali tidak bersikap toleran terhadap proses
pemecahan masalah yang berbeda dan kreatif.
2. Baik jika menunjukkan sudah ada usaha untuk bersikap toleran terhadap
proses pemecahan masalah yang berbeda dan kreatif tetapi masuih belum
konsisten.
3. Sangat baik jika menunjukkansudah ada usaha untuk bersikap toleran
terhadap proses pemecahan masalah yang berbeda dan kreatif secara terus
menerus dan konsisten.
50
PENILAIAN DIRI DALAM KELOMPOK
(SELF-ASSESSMENT IN GROUP)
Nama : …………………………….…………...
Nama Kelompok : …………………………………………
Kegiatan Kelompok : ………………………………………...
Hari/ Tanggal : ………………………………………...
Untuk pertanyaan 1 sampai dengan 5 tulis masing-masing huruf sesuai
dengan pendapatmu
 A = Selalu
 B = Jarang
 C = Jarang Sekali
 D = Tidak pernah
PETUNJUK:
1. Isilah nama, nama kelompok, kegiatan kelompok dan
hari/tanggal pada tempat yang telah disediakan.
2. Baca dan pahami perintah dari setiap bagian yang akan diisi.
3. Isi sesuai dengan apa yang telah Anda lakukan selama proses
pembelajaran.
BERIKAN PENILAIAN
SEJUJURNYA !
51
1. ……… Selama diskusi saya memberikan saran/ide kepada kelompok
untuk didiskusikan
2. ……… Selama diskusi saya memberikan pendapat kepada kelompok
mengenai materi yang didiskusikan.
3. ……… Ketika Kami berdiskusi, setiap anggota memberikan masukan
untuk didiskusikan
4. ……… Semua anggota kelompok harus melakukan sesuatu dalam
kegiatan kelompok
5. ……… Setiap anggota kelompok mengerjakan kegiatannya sendiri dalam
kegiatan kelompok.
Beri tanda cek (√ ) pada setiap pernyataan yang sesuai dan silang (×) pada
setiap pernyataan yang tidak sesuai dengan yang Anda lakukan selama
kegiatan pembelajaran:
Selama kegiatan, saya ....
……… Mendengarkan ……… Mengendalikan kelompok
……… Bertanya ……… Mengganggu kelompok
……… Merancang gagasan ……… Tidur
6. Selama kegiatan kelompok, tugas apa yang kamu lakukan?
…………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………
52
KUESIONER
SIKAP SISWA TERHADAP
KOMPONEN DAN KEGIATAN PEMBELAJARAN
Nama Sekolah: …………………. Kelas/Semester : XI/ Ganjil
Mata Pelajaran: Matematika Hari/Tanggal : ………………….
Materi : Fungsi Invers Nama : ………………….
A. TUJUAN
Tujuan penggunaan kuesioner ini adalah untuk menjaring data sikap siswa
terhadap kegiatan dan komponen pembelajaran dalam pelaksanaan
pembelajaran matematika.
B. PETUNJUK
Beri tanda cek (√ ) pada kolom yang sesuai menurut pendapatmu.
No Aspek Senang
Tidak
Senang
I
Bagaimana sikapmu terhadap
komponen berikut?
a. Materi pelajaran
b. Buku Siswa
c. Lembar Kerja Siswa (LKS)
d. Suasana belajar di kelas
e. Cara guru mengajar
……………
……………
……………
……………
……………
……………
……………
……………
……………
……………
Berikan alasan secara singkat atas jawaban yang diberikan!
No Aspek Baru
Tidak
Baru
II Bagaimana pendapatmu
53
terhadap komponen berikut?
a. Materi pelajaran
b. Buku Siswa
c. Lembar Kerja Siswa (LKS)
d. Suasana belajar di kelas
e. Cara guru mengajar
……………
……………
……………
……………
……………
……………
……………
……………
……………
……………
Berikan alasan secara singkat atas jawaban yang diberikan!
No Aspek Berminat
Tidak
Berminat
III
Apakah kamu berminat mengikuti
kegiatan belajar selanjutnya seperti
yang telah kamu ikuti sekarang?
…………… ……………
Berikan alasan secara singkat atas jawaban yang diberikan!
No Aspek YA Tidak
IV
Bagaimana pendapatmu terhadap
aktivitas belajar matematika di kelas
dan di luar kelas?
Apakah Ananda merasa terbebani
terhadap tugas matematika yang
diberikan guru?
Aktivitas belajar matematika menurut
saya adalah menarik
……………
……………
……………
……………
Berikan alasan secara singkat atas jawaban yang diberikan!
54
No Aspek Bermanfaat
Tidak
Bermanfaat
V
Bagaimana menurut pendapatmu,
apakah matematika bermanfaat dalam
kehidupan?
…………… ……………
Berikan alasan secara singkat atas jawaban yang diberikan!
Rubrik Penilaian Sikap
Kriteria Skor
Siswa memberikan respon senang dan baru terhadap komponen
pembelajaran matematika, berminat, tertarik dan tidak merasa
terbebani terhadap tugas dan aktivitas belajar matematika, tetapi
merasakan kebermanfaatan belajar matematika.
4
Siswa memberikan respon senang dan baru terhadap komponen
pembelajaran matematika, berminat, tertarik dan tidak merasa
terbebani terhadap tugas dan aktivitas belajar matematika, tetapi tidak
merasakan kebermanfaatan belajar matematika.
3
Siswa memberikan respon senang dan baru terhadap komponen
pembelajaran matematika tetapi tidak berminat, tidak tertarik dan
merasa terbebani terhadap tugas dan aktivitas belajar matematika, serta
tidak merasakan kebermanfaatan belajar matematika.
2
Siswa memberikan respon tidak senang terhadap komponen
pembelajaran matematika, tidak berminat, tidak tertarik dan merasa
terbebani terhadap tugas dan aktivitas belajar matematika, serta tidak
merasakan kebermanfaatan belajar matematika.
1
55
Instrumen Penilaian Pengetahuan
TEKNIK TES TERTULIS
Satuan Pendidikan : SMA
Mata Pelajaran : Matematika
Kelas/ Semester : XI/Ganjil
Kompetensi Dasar : 3.6. Menganalisis konsep dan sifat suatu fungsi dan
melakukan manipulasi aljabar dalam menentukan
invers fungsi dan fungsi invers.
Indikator : Siswa dapat Memilih strategi yang efektif dan menyajikan
model matematika dalam memecahkan masalah nyata
terkait fungsi invers dan invers fungsi.
Materi : Fungsi Invers
Soal :
1. Salah satu sumber penghasilan yang diperoleh klub sepak bola adalah hasil
penjualan tiket penonton ketika timnya sedang bertanding. Besar dana yang
diperoleh bergantung pada banyaknya penonton yang menyaksikan
pertandingan tersebut. Suatu klub memberikan informasi bahwa besar
pendapatan yang diperoleh klub dari penjualan tiket penonton mengikuti
fungsi 𝑓 𝑥 = 50.000𝑥 + 20.000, dengan 𝑥 merupakan banyaknya penonton
yang menyaksikan pertandingan.
a. Jika dalam suatu hari banyaknya penonton yang menyaksikan
pertandingan tersebut 2.000 orang maka besar pendapatan yang diperoleh
adalah?
b. Jika dana hasil penjualan tiket penonton sebesar Rp55.570.000,00, maka
banyaknya penonton yang menyaksikan pertandingan tersebut adalah?
56
2. Tentukan fungsi invers dari fungsi yang diberikan dibawah ini:
a. 𝑓 𝑥 =
𝑥
𝑥+2
; 𝑥 ≠ −2
b. 𝑓 𝑥 =
3𝑥+4
2𝑥−1
; 𝑥 ≠
1
2
Penyelesaian dan Pedoman Pensoran
NO Uraian Jawaban Skor
1. a. Fungsi 𝑓 𝑥 = 50.000𝑥 + 20.000
Untuk x = 2.000 diperoleh :
𝑓 2.000 = 50.000 (2.000) + 20.000
𝑓 2.000 = 100.000.000 + 20.000
𝑓 2.000 = 100.020.000
Jadi, ketika banyaknya penonton yang menyaksikan
pertandingan tersebut 2.000 orang maka besar pendapatan
yang diperoleh adalah Rp100.020.000,00.
2
3
6
4
4
6
b. Untuk 𝑓 𝑥 = 55.570.000 diperoleh
𝑓 𝑥 = 50.000𝑥 + 20.000
55.570.000 = 50.000𝑥 + 20.000
55.570.000 − 20.000 = 50.000𝑥
55.550.000 = 50.000𝑥
𝑎1
𝑎
𝑥 =
55.550.000
50.000
𝑥 = 1.111
∴ Jadi, ketika hasil penjualan tiket penonton sebesar
Rp55.570.000,00, maka banyaknya penonton yang
menyaksikan pertandingan tersebut adalah 1.111 orang.
3
3
3
3
3
3
3
4
Skor maksimum
50
57
2 a. 𝑓 𝑥 =
𝑥
𝑥+2
; 𝑥 ≠ −2
Misalkan 𝑓 𝑥 = 𝑦, maka solusinya menjadi:
𝑎
𝑎
𝑓 𝑥 =
𝑥
𝑥 + 2
𝑎
𝑎
𝑦 =
𝑥
𝑥 + 2
𝑦(𝑥 + 2) = 𝑥
𝑦𝑥 + 2𝑦 = 𝑥
𝑦𝑥 − 𝑥 = −2𝑦
𝑦 − 1 𝑥 = −2𝑦
𝑎
𝑎
𝑥 = −
2𝑦
𝑦 − 1
𝑓(𝑦)
= −
2𝑦
𝑦 − 1
𝑎
𝑎
𝑓−1
(𝑥) = −
2𝑥
𝑥 − 1
Jadi, inversnya adalah 𝑓−1
𝑥 = −
2𝑥
𝑥−1
; 𝑥 ≠ 1
1
2
1
2
2
2
2
2
2
3
3
3
b. 𝑓 𝑥 =
3𝑥+4
2𝑥−1
; 𝑥 ≠
1
2
Misalkan 𝑓 𝑥 = 𝑦, maka solusinya menjadi:
𝑎
𝑎
𝑓 𝑥
=
3𝑥 + 4
2𝑥 − 1
𝑎
𝑎
𝑦
=
3𝑥 + 4
2𝑥 − 1
𝑦(2𝑥 − 1) = 3𝑥 + 4
2𝑥𝑦 − 𝑦 = 3𝑥 + 4
2𝑥𝑦 − 3𝑥 = 𝑦 + 4
2𝑦 − 3 𝑥 = 𝑦 + 4
𝑎
𝑎
𝑥
=
𝑦 + 4
2𝑦 − 3
1
1
2
2
2
2
2
2
2
58
𝑓(𝑦)
=
𝑦 + 4
2𝑦 − 3
𝑎
𝑎
𝑓−1
(𝑥)
=
𝑥 + 4
2𝑥 − 3
Jadi, inversnya adalah 𝑓−1
𝑥 =
𝑥+4
2𝑥−3
; 𝑥 ≠
3
2
3
3
3
Skor maksimum 50
Lembar Jawaban Kosong 0
𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 =
𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑃𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒𝑕𝑎𝑛
𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑀𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑎𝑙
× 100
Cara Konversi ke skala 1 s.d. 4
𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 =
𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑃𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒𝑕𝑎𝑛
𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑀𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑎𝑙
× 4
Tabel : Konversi Kompetensi Pengetahuan
Predikat
Nilai Kompetensi
Pengetahuan
A 4.00
A- 3.66
B+ 3.33
B 3.00
B- 2.66
C+ 2.33
C 2.00
C- 1.66
D+ 1.33
D- 1.00
59
Instrumen Penilaian Keterampilan
LEMBAR PENGAMATAN PENILAIAN KETERAMPILAN
Mata Pelajaran : Matematika
Materi : Fungsi Invers
Kelas/Semester : XI / Ganjil
Tahun Pelajaran : 2013/2014
Waktu Pengamatan :
Isilah Skor pada kolom-kolom sesuai hasil pengamatan.
No Nama Siswa
Keterampilan
Menerapkan konsep/prinsip dan strategi
pemecahan masalah
1 2 3 4
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
60
Indikator terampil menerapkan konsep/prinsip dan strategi pemecahan masalah
yang relevan yang berkaitan dengan fungsi invers.
1) Skor 1: Kurang terampil jika sama sekali tidak dapat menerapkan
konsep/prinsip dan strategi pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan
dengan fungsi invers
2) Skor 2: Cukup terampil jika menunjukkan mampu menerapkan
konsep/prinsip dan strategi pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan
dengan fungsi invers namun membutuhkan lebih lama.
3) Skor 3: Terampil ,jika menunjukkan mampu menerapkan konsep/prinsip dan
strategi pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan fungsi invers dalam
waktu normal.
4) Skor 4: Sangat terampil ,jika menunjukkan mampu menerapkan
konsep/prinsip dan strategi pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan
dengan fungsi invers dalam waktu yang lebih singkat.
𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 =
𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑃𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒𝑕𝑎𝑛
𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑀𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑎𝑙
× 4
Tabel : Konversi Kompetensi Pengetahuan
Predikat
Nilai Kompetensi
Keterampilan
A 4.00
A- 3.66
B+ 3.33
B 3.00
B- 2.66
C+ 2.33
C 2.00
C- 1.66
D+ 1.33
D- 1.00
61
PENILAIAN PROYEK
Satuan Pendidikan : SMA
Mata Pelajaran : Matematika
Kelas/ Semester : XI/Ganjil
Kompetensi Dasar : 4.4. Memilih strategi yang efektif dan menyajikan model
matematika dalam memecahkan masalah nyata
terkait fungsi invers dan invers fungsi.
Indikator : Peserta didik dapat melakukan studi literatur untuk
memahami konsep fungsi invers dan cara menentukan
invers fungsi aljabar.
Materi : Fungsi Invers
Tugas :
Rubrik Penilaian Proyek
No Aspek yang dinilai
Skor
maks
1 Persiapan
a. Latar Belakang
 Tepat = 3
 Kurang tepat = 2
 Tidak tepat = 1
6
Rancanglah sebuah permasalahan kehidupan nyata dan selesaikan dengan
menggunakan konsep fungsi invers. Buatlah laporannya dalam waktu 1
minggu dan presentasikan hasilnya di depan kelas.
62
No Aspek yang dinilai
Skor
maks
b. Rumusan masalah
 Tepat = 3
 Kurang tepat = 2
 Tidak tepat = 1
2 Pelaksanaan
a. Keakuratan data/informasi
 Akurat = 3
 Kurang akurat = 2
 Tidak akurat = 1
b. Kelengkapan data
 Lengkap = 3
 Kurang lengkap = 2
 Tidak lengkap = 1
c. Analisis Data
 Baik = 3
 Cukup = 2
 Kurang = 1
c. Kesimpulan
 Tepat = 3
 Kurang tepat = 2
 Tidak tepat = 1
12
3 Pelaporan hasil
a. Sistematika Laporan
 Baik = 3
 Kurang baik= 2
 Tidak baik = 1
b. Penggunaan Bahasa
 Sesuai kaidah = 3
12
63
No Aspek yang dinilai
Skor
maks
 Kurang Sesuai Kaidah = 2
 Tidak Sesuai Kaidah = 1
c. Penulisan/ ejaan
 Tepat = 3
 Kurang tepat = 2
 Tidak tepat = 1
d. Tampilan
 Menarik = 3
 Kurang menarik = 2
 Tidak menarik = 1
4 Tidak melaksanakan proyek 0
Skor maksimal 30
𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 𝑃𝑟𝑜𝑦𝑒𝑘 =
𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑃𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒𝑕𝑎𝑛
𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑀𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑎𝑙
× 100
Tabel : Konversi Kompetensi Pengetahuan
Predikat
Nilai Kompetensi
Keterampilan
A 4.00
A- 3.66
B+ 3.33
B 3.00
B- 2.66
C+ 2.33
C 2.00
C- 1.66
D+ 1.33
D- 1.00
64
Media Pembelajaran
FUNGSI INVERS
Software: Microsoft PowerPoint
65
66
67
68
69
BAB IV
PENUTUP
A. Kesimpulan
Setelah kami melaksanakan kegiatan Landasan Keguruan II di SMA
Negeri 1 Takalar, dapat dikesimpulan bahwa untuk menjadi guru profesional,
banyak hal yang harus dipersiapkan oleh guru sebelum mengajar. Melalui
kegiatan Landasan Keguruan II ini kami memperoleh pengetahuan tentang
hal-hal yang harus dipersiapkan sebelum mengajar seperti, tata cara penulisan
rencana pelaksanaan pembelajaran, lembar penilaian, bahan ajar sampai
kepada kesesuaian materi dan media pembelajaran yang digunakan.
B. Saran
Adapun beberapa saran yang kami berikan antara lain:
1. Sebagai calon guru yang profesional mahasiswa kegiatan landasan
keguruan II harus melakukan observasi dengan serius dan
bertanggungjawab agar memperoleh data atau informasi sesuai dengan
kenyataan di Sekolah yang dituju.
2. Mahasiswa landasan keguruan II sebagai calan guru, sebagi bekal harus
mengetahui tentang hal-hal yang harus dipersiapkan sebelum mengajar.
69
70
LAMPIRAN
A. Dokumentasi
Gambar 1. Papan Nama SMAN 1 Takalar
Gambar 2. Motto SMAN 1 Takalar
70
71
Gambar 3. Buku Siswa yang diterbitkan oleh Kemdikbud RI 2014
Gambar 4. Buku Lembar Kerja Siswa yang diterbitkan oleh Tim Edukatif HTS
72
Gambar 5. Siswa Mendiskusikan Masalah pada Buku Siswa
Gambar 6. Siswa Mengkomunikasikan Hasil Diskusi dengan Kelompoknya
73
B. Instrumen Observasi
Daftar Pertanyaan Wawancara Terhadap Guru
Landasan Keguruan II
1. Kurikulum yang digunakan oleh guru, informasinya diperoleh melalui
wawancara langsung dengan guru yang bersangkutan
2. Perangkat pembelajaran apa saja yang dipersiapkan guru sebelum mengajar,
informasinya diperoleh melalui wawancara langsung dengan guru yang
bersangkutan dengan informasi kelengkapan perangkat pembelajaran yang
akan diperoleh sebagai berikut :
3. Keterkaitan antara Kurikulum yang digunakan dengan perangkat
pembelajaran yang digunakan, informasinya dapat diperoleh dengan
pengamatan langsung didalam kelas.
4. Perangkat pembelajaran apa saja yang digunakan oleh guru pada saat
mengajar, informasinya dapat diperoleh dengan pengamatan langsung
didalam kelas.
Perangkat Pembelajaran Ya Tidak
Silabus
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)
Lembar Kerja Siswa (LKS)
Buku Siswa
Media Pembelajaran
Tes Hasil Belajar (THB) atau Perangkat Evaluasi
5. Komponen dan sistematika RPP yang digunakan dalam pembelajaran,
informasinya dapat diperoleh dengan mengamati langsung RPP yang
digunakan dan mewawancarai guru tersebut.
6. Model, pendekatan, dan metode yang digunakan guru dalam menyusun RPP
informasinya dapat diperoleh dengan mengamati langsung RPP yang
digunakan oleh guru tersebut.
74
7. Model, pendekatan, dan metode yang digunakan guru dalam pembelajaran,
informainya dapat diperoleh dengan pengamatan langsung didalam kelas.
8. Buku yang dijadikan acuan dalam pembelajaran matematika dan alasannya
menggunakan buku tersebut, informasinya dapat diperoleh dengan
mengamati langsung buku yang digunakan dan mewawancarai guru tersebut.
9. Komponen dan sistematika Lembar kerja yang digunakan dalam
pembelajaran, informasinya dapat diperoleh dengan mengamati langsung
Lembar Kerja yang digunakan dan mewawancarai guru tersebut.
10. Bentuk media yang digunakan dalam pembelajaran, informasinya dapat
diperoleh dengan pengamatan langsung didalam kelas.
11. Komponen dan jenis-jenis penilaian yang dilakukan, informasinya diperoleh
melalui wawancara langsung dengan guru yang bersangkutan
12. Tindak lanjut hasil penilaian yang telah diperoleh, informasinya diperoleh
melalui wawancara langsung dengan guru yang bersangkutan dan
Poin-poin yang akan diperoleh dari wawancara dengan guru
1. Kurikulum yang digunakan oleh guru
2. Perangkat pembelajaran apa saja yang dipersiapkan guru sebelum mengajar
3. Komponen dan sistematika RPP yang digunakan dalam pembelajaran
4. Buku yang dijadikan acuan dalam pembelajaran matematika dan alasannya
menggunakan buku tersebut
5. Komponen dan sistematika Lembar kerja yang digunakan dalam
pembelajaran
6. Komponen dan jenis-jenis penilaian yang dilakukan
7. Tindak lanjut hasil penilaian yang telah diperoleh
Poin-poin yang akan diperoleh dari pengamatan di dalam kelas
1. Keterkaitan antara Kurikulum yang digunakan dengan perangkat
pembelajaran yang digunakan
2. Perangkat pembelajaran apa saja yang digunakan oleh guru pada saat
mengajar
75
3. Model, pendekatan, dan metode yang digunakan guru dalam pembelajaran
4. Buku yang dijadikan acuan dalam pembelajaran matematika
5. Bentuk media yang digunakan dalam pembelajaran
Poin-poin yang akan diperoleh dengan pengamatan perangkat
pembelajaran.
1. Komponen dan sistematika RPP yang digunakan dalam pembelajaran
2. Model, pendekatan, dan metode yang digunakan guru dalam menyusun RPP
3. Komponen dan sistematika Lembar kerja yang digunakan dalam
pembelajaran
4. Komponen dan jenis-jenis penilaian yang dilakukan
76
FORMAT PERENCANAAN OBSERVASI
MATA KULIAH LANDASAN KEGURUAN I
Nama Sekolah : SMAN 1 Takalar
Alamat Sekolah : Jl. Tikolla Dg. Leo
Objek Pengamatan : Kelas X dan XI
Hari, Tanggal : Sabtu, 20 September 2014 s.d. Sabtu 15
November 2014
Waktu : Pukul 07.30 s.d. 14.00 WITA
Teknik Pengumpulan data : pengamatan langsung, wawancara, dan
pembagian Angket
Landasan Keguruan II
Keterkaitan antara Kurikulum yang digunakan dengan perangkat pembelajaran
yang digunakan
No Pernyataan Deskripsi
1.
Perangkat pembelajaran apa saja yang
digunakan oleh guru pada saat mengajar
2.
RPP yang digunakan sesuai dengan
pembuatan RPP kurikulum 2013
3.
Buku yang dijadikan acuan dalam
pembelajaran matematika
77
4.
Buku yang digunakan guru sesuai dengan
buku pada kurikulum 2013
5.
Bentuk media yang digunakan dalam
pembelajaran
6.
Media pembelajaran yang digunakan sesuai
Kurikulum 2013
7.
Model, pendekatan, dan metode yang
digunakan guru dalam pembelajaran
Hal-Hal Yang Akan Diperoleh Dengan Pengamatan Perangkat Pembelajaran.
 Komponen dan sistematika RPP yang digunakan dalam pembelajaran.
 Model, pendekatan, dan metode yang digunakan guru dalam menyusun RPP .
 Komponen dan sistematika Lembar kerja yang digunakan dalam
pembelajaran.
 Komponen dan jenis-jenis penilaian yang dilakukan.
78
LAMPIRAN
RENCANA PELAKSANAAN
PEMBELAJARAN
GURU PAMONG:
Hj. NURLIAH, S.Pd.

More Related Content

What's hot

211656541 laporan-pkl-politeknik-negeri-banjarmasin-di-nusantara-indah-sistem...
211656541 laporan-pkl-politeknik-negeri-banjarmasin-di-nusantara-indah-sistem...211656541 laporan-pkl-politeknik-negeri-banjarmasin-di-nusantara-indah-sistem...
211656541 laporan-pkl-politeknik-negeri-banjarmasin-di-nusantara-indah-sistem...
BambangEkaSyaputra
 
Daftar isi untuk laporan pkl
Daftar isi untuk laporan pklDaftar isi untuk laporan pkl
Daftar isi untuk laporan pkl
Rizki Ananda
 
2.panduan matrikulasi lampiran lengkap
2.panduan matrikulasi lampiran lengkap2.panduan matrikulasi lampiran lengkap
2.panduan matrikulasi lampiran lengkap
kasdi haryanta
 
Proposal evaluasi
Proposal evaluasiProposal evaluasi
Proposal evaluasi
arjuang
 
Laporan magang mahasiswa TI Universitas Wahab Chasbullah Jombang
Laporan magang mahasiswa TI Universitas Wahab Chasbullah JombangLaporan magang mahasiswa TI Universitas Wahab Chasbullah Jombang
Laporan magang mahasiswa TI Universitas Wahab Chasbullah Jombang
Yudha Doank
 

What's hot (20)

211656541 laporan-pkl-politeknik-negeri-banjarmasin-di-nusantara-indah-sistem...
211656541 laporan-pkl-politeknik-negeri-banjarmasin-di-nusantara-indah-sistem...211656541 laporan-pkl-politeknik-negeri-banjarmasin-di-nusantara-indah-sistem...
211656541 laporan-pkl-politeknik-negeri-banjarmasin-di-nusantara-indah-sistem...
 
Contoh laporan praktek_kerja_lapangan
Contoh laporan praktek_kerja_lapanganContoh laporan praktek_kerja_lapangan
Contoh laporan praktek_kerja_lapangan
 
Laporan pkl SMK
Laporan pkl SMKLaporan pkl SMK
Laporan pkl SMK
 
Laporan pkl dinas pendidikan dasar kab. bantul
Laporan pkl dinas pendidikan dasar kab. bantulLaporan pkl dinas pendidikan dasar kab. bantul
Laporan pkl dinas pendidikan dasar kab. bantul
 
Laporan Akhir KKN Samigaluh Kulonprogo Unit 157 UII Tahun 2012
Laporan Akhir KKN Samigaluh Kulonprogo Unit 157 UII Tahun 2012Laporan Akhir KKN Samigaluh Kulonprogo Unit 157 UII Tahun 2012
Laporan Akhir KKN Samigaluh Kulonprogo Unit 157 UII Tahun 2012
 
Kata pengantar untuk laporan prakerin
Kata pengantar untuk laporan prakerinKata pengantar untuk laporan prakerin
Kata pengantar untuk laporan prakerin
 
Contoh Laporan Prakerin SMK Multimedia
Contoh Laporan Prakerin SMK MultimediaContoh Laporan Prakerin SMK Multimedia
Contoh Laporan Prakerin SMK Multimedia
 
Daftar isi untuk laporan pkl
Daftar isi untuk laporan pklDaftar isi untuk laporan pkl
Daftar isi untuk laporan pkl
 
Contoh skripsi
Contoh skripsiContoh skripsi
Contoh skripsi
 
The book of purification the complete islamic rules and guidelines of cleanli...
The book of purification the complete islamic rules and guidelines of cleanli...The book of purification the complete islamic rules and guidelines of cleanli...
The book of purification the complete islamic rules and guidelines of cleanli...
 
2.panduan matrikulasi lampiran lengkap
2.panduan matrikulasi lampiran lengkap2.panduan matrikulasi lampiran lengkap
2.panduan matrikulasi lampiran lengkap
 
Contoh makalah bi
Contoh makalah biContoh makalah bi
Contoh makalah bi
 
Makalah simbiosis
Makalah simbiosisMakalah simbiosis
Makalah simbiosis
 
Laporan praktek kerja industri (prakerin) smk al baisuny 2014-2015 (mulyani)
Laporan praktek kerja industri (prakerin) smk al baisuny 2014-2015 (mulyani)Laporan praktek kerja industri (prakerin) smk al baisuny 2014-2015 (mulyani)
Laporan praktek kerja industri (prakerin) smk al baisuny 2014-2015 (mulyani)
 
Proposal evaluasi
Proposal evaluasiProposal evaluasi
Proposal evaluasi
 
Laporan akhir tugas mandiri diklat berjenjang paud tk tingkat dasar 2014
Laporan akhir tugas mandiri diklat berjenjang paud tk tingkat dasar 2014Laporan akhir tugas mandiri diklat berjenjang paud tk tingkat dasar 2014
Laporan akhir tugas mandiri diklat berjenjang paud tk tingkat dasar 2014
 
contoh laporan magang kerja "MECROZE"
contoh laporan magang kerja "MECROZE"contoh laporan magang kerja "MECROZE"
contoh laporan magang kerja "MECROZE"
 
Laporan magang mahasiswa TI Universitas Wahab Chasbullah Jombang
Laporan magang mahasiswa TI Universitas Wahab Chasbullah JombangLaporan magang mahasiswa TI Universitas Wahab Chasbullah Jombang
Laporan magang mahasiswa TI Universitas Wahab Chasbullah Jombang
 
( 1 ) cover
( 1 ) cover( 1 ) cover
( 1 ) cover
 
LAPORAN PRAKERIN SMKN 1 KARAWANG adittya aprillia arganata
LAPORAN PRAKERIN SMKN 1 KARAWANG adittya aprillia arganataLAPORAN PRAKERIN SMKN 1 KARAWANG adittya aprillia arganata
LAPORAN PRAKERIN SMKN 1 KARAWANG adittya aprillia arganata
 

Viewers also liked (8)

Laporan magang 1 pgsd unismuh makassar 2013
Laporan magang 1 pgsd unismuh makassar 2013Laporan magang 1 pgsd unismuh makassar 2013
Laporan magang 1 pgsd unismuh makassar 2013
 
Aplikasi excel-2007-dalam-bidang-teknik-mesin
Aplikasi excel-2007-dalam-bidang-teknik-mesinAplikasi excel-2007-dalam-bidang-teknik-mesin
Aplikasi excel-2007-dalam-bidang-teknik-mesin
 
Penilaian, agenda dan absen magang1
Penilaian, agenda dan absen magang1Penilaian, agenda dan absen magang1
Penilaian, agenda dan absen magang1
 
Contoh modul pai, sk,kd,id dan lks
Contoh modul pai, sk,kd,id dan lksContoh modul pai, sk,kd,id dan lks
Contoh modul pai, sk,kd,id dan lks
 
Laporan Kegiatan Magang 1
Laporan Kegiatan Magang 1Laporan Kegiatan Magang 1
Laporan Kegiatan Magang 1
 
Laporan hasil analisis rencana pelaksanaan pembelajaran
Laporan hasil analisis rencana pelaksanaan pembelajaranLaporan hasil analisis rencana pelaksanaan pembelajaran
Laporan hasil analisis rencana pelaksanaan pembelajaran
 
Contoh RPP fisika SMA Fluida Dinamik Seftia Haryani FKIP Fisika Universitas B...
Contoh RPP fisika SMA Fluida Dinamik Seftia Haryani FKIP Fisika Universitas B...Contoh RPP fisika SMA Fluida Dinamik Seftia Haryani FKIP Fisika Universitas B...
Contoh RPP fisika SMA Fluida Dinamik Seftia Haryani FKIP Fisika Universitas B...
 
Menyusun teks laporan hasil observasi
Menyusun teks laporan hasil observasiMenyusun teks laporan hasil observasi
Menyusun teks laporan hasil observasi
 

Similar to Laporan Magang (Landasan Keguruan 2)

Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...
Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...
Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...
baambangPontoh
 
SD-MI kelas04 ips sadiman shendy
SD-MI kelas04 ips sadiman shendySD-MI kelas04 ips sadiman shendy
SD-MI kelas04 ips sadiman shendy
sekolah maya
 
Kelas4 sd sains_ipa_sularmi
Kelas4 sd sains_ipa_sularmiKelas4 sd sains_ipa_sularmi
Kelas4 sd sains_ipa_sularmi
Burhanudin Adm
 
Meningkatkan hasil belajar siswa kelas iv sdn 11 parigi
Meningkatkan hasil belajar siswa kelas iv sdn 11 parigiMeningkatkan hasil belajar siswa kelas iv sdn 11 parigi
Meningkatkan hasil belajar siswa kelas iv sdn 11 parigi
Operator Warnet Vast Raha
 
Hidrokarbon dan minyak_bumi
Hidrokarbon dan minyak_bumiHidrokarbon dan minyak_bumi
Hidrokarbon dan minyak_bumi
Eko Supriyadi
 
Hidrokarbon dan minyak bumi
Hidrokarbon dan minyak bumiHidrokarbon dan minyak bumi
Hidrokarbon dan minyak bumi
EKO SUPRIYADI
 
Kelas iii sd ips_m saleh muhammad
Kelas iii sd ips_m saleh muhammadKelas iii sd ips_m saleh muhammad
Kelas iii sd ips_m saleh muhammad
w0nd0
 

Similar to Laporan Magang (Landasan Keguruan 2) (20)

Laporan landasan keguruan 1 (Magang)
Laporan landasan keguruan 1 (Magang)Laporan landasan keguruan 1 (Magang)
Laporan landasan keguruan 1 (Magang)
 
Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...
Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...
Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...
 
Awal
AwalAwal
Awal
 
Peralatan Proses dan Utilitas
Peralatan Proses dan UtilitasPeralatan Proses dan Utilitas
Peralatan Proses dan Utilitas
 
Riski skripsi gabungan revisi
Riski skripsi gabungan revisiRiski skripsi gabungan revisi
Riski skripsi gabungan revisi
 
Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny
Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada nyManajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny
Manajemen dan pendokumentasian asuhan kebidanan ibu hamil pada ny
 
Kelistrikan Mesin
Kelistrikan MesinKelistrikan Mesin
Kelistrikan Mesin
 
c51_011.pdf
c51_011.pdfc51_011.pdf
c51_011.pdf
 
kapitaaa-170427174940.pdf
kapitaaa-170427174940.pdfkapitaaa-170427174940.pdf
kapitaaa-170427174940.pdf
 
Modul Pembelajaran Kapita Selekta Matematika
Modul Pembelajaran Kapita Selekta MatematikaModul Pembelajaran Kapita Selekta Matematika
Modul Pembelajaran Kapita Selekta Matematika
 
SD-MI kelas04 ips sadiman shendy
SD-MI kelas04 ips sadiman shendySD-MI kelas04 ips sadiman shendy
SD-MI kelas04 ips sadiman shendy
 
Kelas4 sd sains_ipa_sularmi
Kelas4 sd sains_ipa_sularmiKelas4 sd sains_ipa_sularmi
Kelas4 sd sains_ipa_sularmi
 
Mulyati supervisi awal
Mulyati supervisi awalMulyati supervisi awal
Mulyati supervisi awal
 
Meningkatkan hasil belajar siswa kelas iv sdn 11 parigi
Meningkatkan hasil belajar siswa kelas iv sdn 11 parigiMeningkatkan hasil belajar siswa kelas iv sdn 11 parigi
Meningkatkan hasil belajar siswa kelas iv sdn 11 parigi
 
Hidrokarbon dan minyak_bumi
Hidrokarbon dan minyak_bumiHidrokarbon dan minyak_bumi
Hidrokarbon dan minyak_bumi
 
Hidrokarbon dan Minyak Bumi
Hidrokarbon dan Minyak BumiHidrokarbon dan Minyak Bumi
Hidrokarbon dan Minyak Bumi
 
Hidrokarbon dan minyak bumi
Hidrokarbon dan minyak bumiHidrokarbon dan minyak bumi
Hidrokarbon dan minyak bumi
 
Kelas iii sd ips_m saleh muhammad
Kelas iii sd ips_m saleh muhammadKelas iii sd ips_m saleh muhammad
Kelas iii sd ips_m saleh muhammad
 
PKP AYU.pdf
PKP AYU.pdfPKP AYU.pdf
PKP AYU.pdf
 
ANALISIS PENGALAMAN YANG TECERMIN DALAM PUISI ANGKATAN BALAI PUSTAKA-ANGKATAN 70
ANALISIS PENGALAMAN YANG TECERMIN DALAM PUISI ANGKATAN BALAI PUSTAKA-ANGKATAN 70ANALISIS PENGALAMAN YANG TECERMIN DALAM PUISI ANGKATAN BALAI PUSTAKA-ANGKATAN 70
ANALISIS PENGALAMAN YANG TECERMIN DALAM PUISI ANGKATAN BALAI PUSTAKA-ANGKATAN 70
 

More from Muhammad Alfiansyah Alfi

Pencegahan-dan-Penanganan-Kekerasan-di-Lingkungan-Sekolah.pdf
Pencegahan-dan-Penanganan-Kekerasan-di-Lingkungan-Sekolah.pdfPencegahan-dan-Penanganan-Kekerasan-di-Lingkungan-Sekolah.pdf
Pencegahan-dan-Penanganan-Kekerasan-di-Lingkungan-Sekolah.pdf
Muhammad Alfiansyah Alfi
 

More from Muhammad Alfiansyah Alfi (20)

Pencegahan-dan-Penanganan-Kekerasan-di-Lingkungan-Sekolah.pdf
Pencegahan-dan-Penanganan-Kekerasan-di-Lingkungan-Sekolah.pdfPencegahan-dan-Penanganan-Kekerasan-di-Lingkungan-Sekolah.pdf
Pencegahan-dan-Penanganan-Kekerasan-di-Lingkungan-Sekolah.pdf
 
Infografis Laporan Aktualisasi.pdf
Infografis Laporan Aktualisasi.pdfInfografis Laporan Aktualisasi.pdf
Infografis Laporan Aktualisasi.pdf
 
Laporan Aktualisasi "Pelita Mabit" dengan Penerapan Nilai-nilai Dasar BerAKHL...
Laporan Aktualisasi "Pelita Mabit" dengan Penerapan Nilai-nilai Dasar BerAKHL...Laporan Aktualisasi "Pelita Mabit" dengan Penerapan Nilai-nilai Dasar BerAKHL...
Laporan Aktualisasi "Pelita Mabit" dengan Penerapan Nilai-nilai Dasar BerAKHL...
 
ANALISIS KKM
ANALISIS KKMANALISIS KKM
ANALISIS KKM
 
PROGRAM SEMESTER KELAS 8
PROGRAM SEMESTER KELAS 8PROGRAM SEMESTER KELAS 8
PROGRAM SEMESTER KELAS 8
 
PROGRAM TAHUNAN KELAS 8
PROGRAM TAHUNAN KELAS 8PROGRAM TAHUNAN KELAS 8
PROGRAM TAHUNAN KELAS 8
 
SILABUS MATEMATIKA KELAS 8
SILABUS MATEMATIKA KELAS 8SILABUS MATEMATIKA KELAS 8
SILABUS MATEMATIKA KELAS 8
 
Bab v 2. perbandingan dua besaran dengan satuan yang berbeda
Bab v   2. perbandingan dua besaran dengan satuan yang berbedaBab v   2. perbandingan dua besaran dengan satuan yang berbeda
Bab v 2. perbandingan dua besaran dengan satuan yang berbeda
 
Bab v 1. perbandingan dua besaran
Bab v   1. perbandingan dua besaranBab v   1. perbandingan dua besaran
Bab v 1. perbandingan dua besaran
 
Bab iv 8. remedial dan pengayaan ke-4
Bab iv   8. remedial dan pengayaan ke-4Bab iv   8. remedial dan pengayaan ke-4
Bab iv 8. remedial dan pengayaan ke-4
 
Bab iv 7. ujian harian ke-4
Bab iv   7. ujian harian ke-4Bab iv   7. ujian harian ke-4
Bab iv 7. ujian harian ke-4
 
Bab iv 6. tugas projek ke-4
Bab iv   6. tugas projek ke-4Bab iv   6. tugas projek ke-4
Bab iv 6. tugas projek ke-4
 
Bab iv 5. menyelesaikan masalah pt lsv
Bab iv   5. menyelesaikan masalah pt lsvBab iv   5. menyelesaikan masalah pt lsv
Bab iv 5. menyelesaikan masalah pt lsv
 
Bab iv 4. konsep pt lsv
Bab iv   4. konsep pt lsvBab iv   4. konsep pt lsv
Bab iv 4. konsep pt lsv
 
Bab iv 3. menyelesaikan persamaan menggunakan perkalian dan pembagian
Bab iv   3. menyelesaikan persamaan menggunakan perkalian dan pembagianBab iv   3. menyelesaikan persamaan menggunakan perkalian dan pembagian
Bab iv 3. menyelesaikan persamaan menggunakan perkalian dan pembagian
 
Bab iv 2. menyelesaikan persamaan menggunakan penjumlahan dan pengurangan
Bab iv   2. menyelesaikan persamaan menggunakan penjumlahan dan penguranganBab iv   2. menyelesaikan persamaan menggunakan penjumlahan dan pengurangan
Bab iv 2. menyelesaikan persamaan menggunakan penjumlahan dan pengurangan
 
Bab iv 1. konsep plsv
Bab iv   1. konsep plsvBab iv   1. konsep plsv
Bab iv 1. konsep plsv
 
Bab iii 8. remedial dan pengayaan ke-3
Bab iii   8. remedial dan pengayaan ke-3Bab iii   8. remedial dan pengayaan ke-3
Bab iii 8. remedial dan pengayaan ke-3
 
Bab iii 7. ujian harian ke-3
Bab iii   7. ujian harian ke-3Bab iii   7. ujian harian ke-3
Bab iii 7. ujian harian ke-3
 
Bab iii 6. tugas projek ke-3
Bab iii   6. tugas projek ke-3Bab iii   6. tugas projek ke-3
Bab iii 6. tugas projek ke-3
 

Recently uploaded

813 Modul Ajar KurMer Usaha, Energi, dan Pesawat Sederhana (2).docx
813 Modul Ajar KurMer Usaha, Energi, dan Pesawat Sederhana (2).docx813 Modul Ajar KurMer Usaha, Energi, dan Pesawat Sederhana (2).docx
813 Modul Ajar KurMer Usaha, Energi, dan Pesawat Sederhana (2).docx
RinawatiRinawati10
 
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdfPaparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
SEMUELSAMBOKARAENG
 
PRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptx
PRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptxPRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptx
PRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptx
muhammadyudiyanto55
 

Recently uploaded (20)

Bab 3 Sejarah Kerajaan Hindu-Buddha.pptx
Bab 3 Sejarah Kerajaan Hindu-Buddha.pptxBab 3 Sejarah Kerajaan Hindu-Buddha.pptx
Bab 3 Sejarah Kerajaan Hindu-Buddha.pptx
 
LAPORAN TUGAS TAMBAHAN PEMBINA PRAMUKA..
LAPORAN TUGAS TAMBAHAN PEMBINA PRAMUKA..LAPORAN TUGAS TAMBAHAN PEMBINA PRAMUKA..
LAPORAN TUGAS TAMBAHAN PEMBINA PRAMUKA..
 
Presentasi visi misi revisi sekolah dasar.pptx
Presentasi visi misi revisi sekolah dasar.pptxPresentasi visi misi revisi sekolah dasar.pptx
Presentasi visi misi revisi sekolah dasar.pptx
 
Laporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdf
Laporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdfLaporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdf
Laporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdf
 
INDIKATOR KINERJA DAN FOKUS PERILAKU KS.pdf
INDIKATOR KINERJA DAN FOKUS PERILAKU KS.pdfINDIKATOR KINERJA DAN FOKUS PERILAKU KS.pdf
INDIKATOR KINERJA DAN FOKUS PERILAKU KS.pdf
 
LK 1 - 5T Keputusan Berdampak (1). SDN 001 BU.pdf
LK 1 - 5T Keputusan Berdampak (1). SDN 001 BU.pdfLK 1 - 5T Keputusan Berdampak (1). SDN 001 BU.pdf
LK 1 - 5T Keputusan Berdampak (1). SDN 001 BU.pdf
 
Dokumen Tindak Lanjut Pengelolaan Kinerja Guru.docx
Dokumen Tindak Lanjut Pengelolaan Kinerja Guru.docxDokumen Tindak Lanjut Pengelolaan Kinerja Guru.docx
Dokumen Tindak Lanjut Pengelolaan Kinerja Guru.docx
 
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERILAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
 
813 Modul Ajar KurMer Usaha, Energi, dan Pesawat Sederhana (2).docx
813 Modul Ajar KurMer Usaha, Energi, dan Pesawat Sederhana (2).docx813 Modul Ajar KurMer Usaha, Energi, dan Pesawat Sederhana (2).docx
813 Modul Ajar KurMer Usaha, Energi, dan Pesawat Sederhana (2).docx
 
Sosialisme Kapitalis Karl Marx (Dosen Pengampu: Khoirin Nisai Shalihati)
Sosialisme Kapitalis Karl Marx (Dosen Pengampu: Khoirin Nisai Shalihati)Sosialisme Kapitalis Karl Marx (Dosen Pengampu: Khoirin Nisai Shalihati)
Sosialisme Kapitalis Karl Marx (Dosen Pengampu: Khoirin Nisai Shalihati)
 
LK 1 - 5T Keputusan Berdampak PERMATA BUNDA.pdf
LK 1 - 5T Keputusan Berdampak PERMATA BUNDA.pdfLK 1 - 5T Keputusan Berdampak PERMATA BUNDA.pdf
LK 1 - 5T Keputusan Berdampak PERMATA BUNDA.pdf
 
KERAJINAN DARI BAHAN LIMBAH BERBENTUK BANGUN RUANG
KERAJINAN DARI BAHAN LIMBAH BERBENTUK BANGUN RUANGKERAJINAN DARI BAHAN LIMBAH BERBENTUK BANGUN RUANG
KERAJINAN DARI BAHAN LIMBAH BERBENTUK BANGUN RUANG
 
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdfPaparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
 
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka - abdiera.com
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka - abdiera.comModul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka - abdiera.com
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka - abdiera.com
 
Koneksi Antar Materi Modul 1.4.ppt x
Koneksi Antar Materi Modul 1.4.ppt           xKoneksi Antar Materi Modul 1.4.ppt           x
Koneksi Antar Materi Modul 1.4.ppt x
 
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docxRUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
 
Sapawarga - Manual Guide PPDB Tahun 2024.pdf
Sapawarga - Manual Guide PPDB Tahun 2024.pdfSapawarga - Manual Guide PPDB Tahun 2024.pdf
Sapawarga - Manual Guide PPDB Tahun 2024.pdf
 
PRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptx
PRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptxPRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptx
PRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptx
 
ALUR TUJUAN PEMBELAJARAN (ATP) B. Inggris kelas 7.pdf
ALUR TUJUAN PEMBELAJARAN (ATP) B. Inggris kelas 7.pdfALUR TUJUAN PEMBELAJARAN (ATP) B. Inggris kelas 7.pdf
ALUR TUJUAN PEMBELAJARAN (ATP) B. Inggris kelas 7.pdf
 
Najwa Qarina_2021 B_Analisis Kritis Jurnal.pdf
Najwa Qarina_2021 B_Analisis Kritis Jurnal.pdfNajwa Qarina_2021 B_Analisis Kritis Jurnal.pdf
Najwa Qarina_2021 B_Analisis Kritis Jurnal.pdf
 

Laporan Magang (Landasan Keguruan 2)

  • 1. ii LAPORAN OBSERVASI LANDASAN KEGURUAN II DI SMA NEGERI 1 TAKALAR (Disusun dalam rangka memenuhi tugas akhir mata kuliah Landasan Keguruan II di Universitas Negeri Makassar) Oleh: MUH. ALFIANSYAH 1211041019 JURUSAN MATEMATIKA FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR MAKASSAR 2014
  • 2. iii . KATA PENGANTAR Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh Puji Syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT atas berkat, rahmat, taufiq hidayah dan Inayah-Nya sehingga proses penulisan Laporan Landasan Keguruan II ini dapat diselesaikan tepat pada waktunya. Penulis sadar bahwa apa yang telah penulis peroleh tidak semata-mata hasil dari jerih payah penulis sendiri tetapi hasil dari keterlibatan semua pihak. Dengan segala kerendahan hati, melalui kesempatan ini Penulis menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada : 1. Bapak Drs. H. Muh. Ali, M.Pd. selaku Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Takalar, Kabupaten Takalar yang telah memberikan izin/ kesempatan kepada kami untuk melaksanakan observasi di SMA Negeri 1 Takalar. 2. Bapak Dr. Awi Dassa, M.Si. dan Bapak Nasrullah, S.Pd., M.Pd. selaku dosen pembimbing yang telah memonitor dan membimbing kami selama melaksanakan kegiatan Landasan Keguruan II. 3. Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. selaku guru pamong yang telah meluangkan banyak kesempatan dalam membimbing kami selama melaksanakan observasi di Sekolah. iii
  • 3. iv 4. Bapak dan Ibu guru serta staf/ karyawan SMA Negeri 1 Takalar Kabupaten Takalar, yang telah membantu dan membimbing penulis selama melakukan kegiatan Landasan Keguruan II ini. 5. Pihak-pihak yang tidak dapat kami sebutkan, atas bantuan, doa serta dukunganya yang berhubungan dengan pelaksanaan Landasan Keguruan II ini. Semoga bimbingan, dukungan serta bantuan dalam bentuk apapun itu yang telah diberikan mendapat pahala dan hikmah dari Allah SWT. Penulis menyadari sepenuhnya bahwa dalam penyusunan laporan ini masih banyak kekurangan, karena keterbatasan pengetahuan dan kemampuan, untuk itu kritik dan saran yang bersifat membangun dari pembaca sangat diharapkan demi kesempurnaan Laporan Landasan Keguruan II ini. Penulis berharap semoga Laporan Landasan Keguruan II ini dapat bermanfaat, baik itu bagi Penulis pribadi, dunia pendidikan dan masyarakat pada umumnya. Amiin... Wabillahi taufiq walhidayah wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Makassar, Desember 2014 Penyusun
  • 4. v DAFTAR ISI HALAMAN JUDUL................................................................................... i HALAMAN PENGESAHAN..................................................................... ii KATA PENGANTAR ................................................................................ iii DAFTAR ISI............................................................................................... v DAFTAR GAMBAR .................................................................................. viii BAB I PENDAHULUAN...................................................................... 1 A. Latar Belakang.................................................................... 1 B. Tujuan Pelaksanaan Observasi........................................... 2 C. Manfaat Pelaksanaan Observasi......................................... 2 D. Tempat dan Waktu Pelaksanaan ......................................... 2 BAB II HASIL OBSERVASI DAN PEMBAHASAN ........................... 8 A. Kurikulum yang digunakan ................................................ 8 1. Hasil ............................................................................... 8 2. Pembahasan .................................................................... 8 B. Perangkat pembelajaran yang disiapkan guru sebelum mengajar................................................................................. 9 1. Hasil ............................................................................... 9 2. Pembahasan .................................................................... 9 C. Keterkaitan antara perangkat pembelajaran dengan kurikulum yang digunakan ..................................................... 10 1. Hasil ............................................................................... 10 2. Pembahasan .................................................................... 10 D. Perangkat pembelajaran yang digunakan dalam mengajar ............................................................................................. 11 1. Hasil ............................................................................... 11 v
  • 5. vi 2. Pembahasan .................................................................... 11 E. Komponen dan sistematika RPP yang digunakan dalam pembelajaran.......................................................................... 12 1. Hasil ............................................................................... 12 2. Pembahasan .................................................................... 12 F. Model, Pendekatan dan Metode yang digunakan guru dalam menyususun RPP ......................................................... 13 1. Hasil ............................................................................... 13 2. Pembahasan .................................................................... 13 G. Model, Pendekatan dan Metode yang digunakan guru Komponen dalam pembelajaran............................................. 15 1. Hasil ............................................................................... 15 2. Pembahasan .................................................................... 15 H. Buku Acuan dalam pembelajaran .......................................... 16 1. Hasil ............................................................................... 16 2. Pembahasan .................................................................... 16 I. Komponen dan sistematika lembar kerja yang digunakan dalam pembelajaran............................................................... 18 1. Hasil ............................................................................... 18 2. Pembahasan .................................................................... 18 J. Bentuk media yang digunakan dalam pembelajaran ............. 20 1. Hasil ............................................................................... 20 2. Pembahasan .................................................................... 20 K. Komponen dan jenis-jenis penilaian yang dilakukan............. 21 1. Hasil ............................................................................... 21 2. Pembahasan .................................................................... 22 L. Tindak lanjut hasil penilaian yang diperoleh......................... 23 3. Hasil ............................................................................... 23 4. Pembahasan .................................................................... 23
  • 6. vii BAB III HASIL PENGEMBANGAN PERANGKAT............................. 26 A. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)....................... 26 B. Bahan Ajar........................................................................... 35 C. Lembar Kegiatan Peserta Didik (LKPD)............................ 42 D. Lembar Penilaian................................................................ 45 1. Lembar Penilaian Sikap.................................................. 48 2. Lembar Penilaian Pengetahuan ...................................... 55 3. Lembar Penilaian Keterampilan ..................................... 59 E. Tugas Proyek ..................................................................... 61 F. Media Pembelajaran ........................................................... 64 BAB IV PENUTUP ................................................................................ 69 A. Kesimpulan.......................................................................... 69 B. Saran.................................................................................... 69 LAMPIRAN................................................................................................ 70 A. Dokumentasi........................................................................ 70 B. Instrumen Observasi............................................................ 73 C. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Guru Pamong.......... 78
  • 7. viii DAFTAR GAMBAR Gambar 1. Papan Nama SMAN 1 Takalar.................................................. 70 Gambar 2. Motto SMAN 1 Takalar ............................................................ 70 Gambar 3. Buku Siswa yang diterbitkan oleh Kemdikbud RI 2014........... 71 Gambar 4. Buku Lembar Kerja Siswa yang diterbitkan oleh Tim Edukatif HTS............................................................................................. 71 Gambar 5 Siswa Mendiskusikan Masalah pada Buku Siswa ..................... 72 Gambar 6 Siswa Mengkomunikasikan Hasil Diskusi dengan Kelompoknya 72 viii
  • 8. 1 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Peningkatan mutu pendidikan merupakan fokus perubahan dalam rangka peningkatan kualitas sumberdaya manusia. Salah satu sarana peningkatan sumber daya manusia tersebut yaitu sekolah. Sekolah merupakan satuan pendidikan formal yang mempunyai tanggung jawab untuk mengembangkan pengetahuan, sikap, dan keterampilan siswa. Dalam melaksanakan tanggung jawab tersebut guru (pendidik) dan tenaga kependidikan mempunyai peranan yang menentukan dalam mencapai tujuan yang ditetapkan. Untuk itu kualitas pendidik dan tenaga kependidikan perlu terus ditingkatkan. Salah satu upaya pengembangan kemampuan profesional guru bisa dimulai sejak dini, yaitu dengan cara mengajak calon guru melihat langsung aktivitas yang dilakukan guru mulai dari pengamatan terhadap kurikulum dan perangkat pembelajaran yang digunakan, keterkaitan antara perangkat pembelajaran dengan kurikulum yang digunakan, komponen dan sistematika RPP yang diterapkan dalam pembelajaran termasuk model, pendekatan, dan metode yang digunakan guru dalam pembelajaran, buku yang menjadi acuan dalam pembelajaran matematika, komponen dan sistematika lembar kerja yang digunakan dalam pembelajaran, bentuk media yang digunakan dalam pembelajaran, serta komponen dan jenis-jenis penilaian yang dilakukan. Pengamatan tersebut dilakukan guna memberikan gambaran mengenai aspek- aspek yang perlu dipersiapkan untuk menjadi guru profesional. Guru harus menunjukkan kompetensi yang meyakinkan dalam segi pengetahuan, keterampilan, penguasaan kurikulum, materi pelajaran, metode mengajar, teknik evaluasi, dan menilai komitmen terhadap tugas serta memiliki disiplin yang tinggi. Kompetensi guru tersebut perlu terus 1
  • 9. 2 dikembangkan secara terprogram, berkelanjutan melalui suatu sistem pembinaan yang dapat meningkatkan kualitas professional guru. B. Tujuan Pelaksanaan Observasi Adapun tujuan dilakukannya observasi ini, yaitu : 1. Untuk menelaah kurikulum dan perangkat pembelajaran yang digunakan guru. 2. Untuk meelaah strategi pembelajaran. 3. Untuk menelaah sistem evaluasi. 4. Untuk merancang RPP. 5. Untuk mengembangkan media pembelajaran. 6. Untuk mengembangkan bahan ajar. 7. Untuk mengembangkan perangkat evaluasi. 8. Untuk mempresentasikan hasil penyusunan perangkat. C. Manfaat Pelaksanaan Observasi Setelah dilakukannnya observasi ini, diharapkan mahasiswa dapat : 1. Menelaah kurikulum dan perangkat pembelajaran yang digunakan guru. 2. Meelaah strategi pembelajaran. 3. Menelaah sistem evaluasi. 4. Merancang RPP. 5. Mengembangkan media pembelajaran. 6. Mengembangkan bahan ajar. 7. Mengembangkan perangkat evaluasi. 8. Mempresentasikan hasil penyusunan perangkat. D. Tempat Dan Waktu Pelaksanaan 1. Tempat : SMA Negeri 1 Takalar 2. Waktu pelaksanaan : Sabtu 27 Septemver 2014 s.d. 15 November 2014 3. Langkah-langkah melakukan pengamatan
  • 10. 3 3.1. Tahap persiapan a. Mahasiswa menentukan sekolah sebagai lokasi observasi Landasan Keguruan I. b. Mahasiswa meminta izin kepada guru matematika SMAN 1 Takalar yang dipilih sebagai guru pamong serta yang besedia untuk menerima mahasiswa melakukan observasi di kelas tempat beliau mengajar. c. Setelah mendapat persetujuan dari guru Mahasiswa meminta persetujuan Kepala Sekolah mengenai maksud dan tujannya untuk melaksanakan tugas kuliah di SMAN 1 Takalar yakni observasi Landasan Keguruan I. 3.2. Tahap pelaksanaan 1. Kurikulum yang digunakan Pengumpulan informasi mengenai kurikulum yang digunakan meliputi: a. Kurikulum yang digunakan. Untuk kelas X Untuk kelas XI Untuk kelas XII b. Tahun diberlakukan kurikulum tersebut di SMA Negeri 1 Takalar. c. Tanggapan atau pandangan Guru matematika SMA Negeri 1 Takalar mengenai kurikulum yang diberlakukan di sekolah tersebut. 2. Perangkat Pembelajaran yang disiapkan guru sebelum mengajar Aktivitas guru di rumah yang berkaitan dengan persiapan pembelajaran di kelas juga menjadi objek pengamatan. Pengumpulan informasi dilakukan melalui wawancara dengan format pertanyaan terlampir. 3. Keterkaitan antara perangkat pembelajaran dengan kurikulum yang digunakan
  • 11. 4 Informasi ini diperoleh dengan cara meminta perangkat pembelajaran yang disiapkan oleh guru kemudian mahasiswa kegiatan landasan keguruan II menganalisis keterkaitan antara perangkat pembelajaran yang disiapkan oleh guru pamong dengan kurikulum yang berlaku di SMA Negeri 1 Takalar 4. Perangkat pembelajaran yang digunakan guru dalam mengajar Pada bagian ini informasi diperoleh dengan melakukan observasi dikelas secara langsung pada saat proses pembelajaran, mahasiswa melakukan pengamatan terhadap perangkat pembelajaran yang digunakan oleh guru. 5. Komponen dan sistematika RPP yang digunakan Informasi pada bagian ini diperoleh dengan cara meminta soft file rencana pelaksanaan pembelajaran yang telah disiapkan oleh guru ataupun dapat dilakukan dengan mem-foto copy rencana pelaksanaan pembelajaran tersebut. tahap selanjutnya mahasiswa mencari informasi dari buku ataupun sumbet-sumber valid yang lainnya untuk melihat ketepatan komponen dan sistematika rencana pelaksanaan pembelajaran yang dibuat oleh guru pamong. 6. Model, pendekatan dan metode yang digunakan dalam mnyusun rencana pelaksanaan pembelajaran Informasi pada bagian ini dapat diperoleh dengan meminta rencana pelaksanaan pembelajaran yang telah dibuat oleh guru. 7. Model, pendekatan dan metode yang digunakan dalam pembelajaran Informasi pada tahap ini diperoleh dengan cara yang sama pada poin 5 yakni mahasiswa melakukan observasi dikelas secara langsung pada saat proses pembelajaran, mahasiswa melakukan pengamatan terhadap Model, pendekatan dan metode yang digunakan oleh guru.
  • 12. 5 8. Buku dijadikan acuan dalam pembelajaran matematika dan alasan menggunakan buku tersebut Untuk memperoleh informasi pada tahap ini mahasiswa melakukan wawancara dengan guru pamong mengenai buku yang digunakan dalam pembelajarannya serta alasan menggunakan buku tersebut. 9. Komponen dan sistematika lembar kerja yang digunakan Informasi pada bagian ini diperoleh dengan cara meminta soft file lembar kerja yang telah disiapkan oleh guru ataupun dapat dilakukan dengan mem-foto copy lembar kerja tersebut. Tahap selanjutnya mahasiswa mencari informasi dari buku ataupun sumbet-sumber valid yang lainnya untuk melihat ketepatan komponen dan sistematika lembar kerja yang dibuat oleh guru pamong. 10. Bentuk media yang digunakan dalam pembelajaran Pada bagian ini informasi diperoleh dengan melakukan observasi dikelas secara langsung pada saat proses pembelajaran, mahasiswa melakukan pengamatan terhadap media pembelajaran yang digunakan oleh guru. 11. Komponen dan jenis-jenis penilaian yang dilakukan Informasi pada bagian ini diperoleh dengan cara meminta soft file lembar penilaian yang telah disiapkan oleh guru ataupun dapat dilakukan dengan mem-foto copy lembar penilaian tersebut. Tahap selanjutnya mahasiswa mencari informasi dari buku ataupun sumbet-sumber valid yang lainnya untuk melihat ketepatan komponen dan sistematika lembar penilaian yang dibuat oleh guru pamong. 12. Tindak lanjut hasil penilaian yang diperoleh Untuk memperoleh informasi pada tahap ini mahasiswa melakukan wawancara dengan guru pamong mengenai kriteria
  • 13. 6 ketuntasan minimal yang diterapkan di SMA Negeri 1 Takalar serta tindak lanjut hasil penilaian yang diperoleh. Profil Sekolah No. Identitas Sekolah 1 Nama SMA Negeri 1 Takalar 2 NPSN 40301548 3 Provinsi Sulawesi Selatan 4 Otonomi Daerah Kabupaten Takalar 5 Kecamatan Pattallassang 6 Desa/ Kelurahan Pattallassang 7 Jalan dan Nomor Jl. Tikolla Dg. Leo, No. 220 Takalar 8 Kode Pos 92212 9 Telepon (0418) 21040 10 Status Sekolah Negeri 11 Akreditasi A 12 Tahun Berdiri 1966 13 Tahun Penegrian 1966 14 Kegiatan Belajar Mengajar Pagi 15 Bangunan Sekolah Milik Sendiri 16 Gedung/ Ruangan 1. Laboratorium Biologi 2. Laboratorium Kimia 3. Laboratorium Fisika 4. LaboratoriumKomputer 5. Perpustakaan 6. Ruang Multimedia 7. Ruang Kesenian 8. Ruang UKS 9. Ruang Osis
  • 14. 7 10. Ruang BK 11. Ruang PIK KRR 12. Ruang Pramuka 13. ruang Kelas (31 Ruangan) 14. Ruang Guru 15. Ruang Tata Usaha 16. Ruang Kepala Sekolah 17. Kantin Kejujuran 18. Kantin Lainnya (3 Kantin)
  • 15. 8 BAB II HASIL OBSERVASI DAN PEMBAHASAN A. Kurikulum yang digunakan 1. Hasil SMA Negeri 1 Takalar menggunakan dua kurikulum dalam proses pembelajarannya. Kurikulum yang digunakan adalah Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) 2006 untuk kelas XII dan Kurikulum 2013 untuk kelas X dan kelas XI. 2. Pembahasan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional menyebutkan bahwa kurikulum adalah seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi, dan bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu. Berdasarkan pengertian tersebut, ada dua dimensi kurikulum, yang pertama adalah rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi, dan bahan pelajaran, sedangkan yang kedua adalah cara yang digunakan untuk kegiatan pembelajaran. Kurikulum 2013 yang diberlakukan mulai tahun ajaran 2013/2014 memenuhi kedua dimensi tersebut. Berdasarkan hasil wawancara dengan Pak Arsil, beliau mengatakan bahwa SMA Negeri 1 Takalar telah menerapkan kurikulum 2013 sejak tahun ajaran 2013/2014. Ini artinya SMA Negeri 1 Takalar telah memasuki tahun keduanya dalam penerapan Kurikulum 2013. SMA Negeri 1 Takalar merupakan salah satu dari dua Sekolah Menengah Atas di Takalar yang menerapkan kurikulum 2013 sejak tahun ajaran 2013/2014. Meskipun telah memasuki tahun kedua dalam penerapan kurikulum 2013, lebih lanjut Pak Arsil mengatakan bahwa masih ada beberapa 8
  • 16. 9 komponen yang mengikuti aturan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan dan untuk pembenahannya, agar mengikuti tuntutan kurikulum 2013 masih dilakukan secara bertahap. Strategi pemerintah dalam implementasi kurikulum 2013 adalah pelaksanaan kurikulum di seluruh sekolah dan jenjang pendidikan yaitu: tahun pertama Juli 2013 : Kelas I, IV, VII, dan X, tahun kedua Juli 2014 : Kelas I, II, IV, V, VII, VIII, X, dan XI dan tahun ketiga Juli 2015 : kelas I, II, III, IV, V, VI, VII, VIII, IX, X, XI, dan XII. B. Perangkat pembelajaran yang disiapkan guru sebelum mengajar 1. Hasil Perangkat pembelajaran yang disiapkan oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. sebelum mengajar adalah Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), Lembar Penilaian (Sikap, Pengetahuan dan Keterampilan), dan buku ajar. 2. Pembahasan Seperti persiapan guru pada umumnya sebelum mengajar Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. mempersiapkan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), Lembar Penilaian (Sikap, Pengetahuan dan Keterampilan), dan buku ajar. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) berfungsi sebagai skenario proses pembelajaran agar lebih mempermudah serta menciptakan kegiatan pembelajaran yang lebih terarah pada tujuan pembelajaran. Rencana pelaksanaan pembelajaran tidak dubuat sembarangan, tetapi disusun berdasarkan standar kompetensi, kompetensi dasar serta tujuan pembelajaran yang akan dicapai. Sehingga diharapkan pembelajaran akan berjalan lancar, lebih efektif dan efisien, serta siswa dapat mengerti pelajaran yang telah dipelajarinya. Selain itu Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. mempersiapkan lembar penilaian yang terdiri dari lembar penilaian sikap, lembar penilaian pengetahuan dan lembar penilaian keterampilan. Berdasarkan hasil wawancara Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. menuturkan bahwa beliau mengalami kesulitan dalam proses penilaian tersebut. Menurut beliau proses penilaian yang harus
  • 17. 10 dilakukan terlalu banyak dan berbeli-belit, lebih lanjut beliau mengatakan bahwa justru sebenarnya proses penilaian yang mengambil waktu banyak. Salah satu kendala yang dihadapi oleh beliau adalah kesulitan dalam penilaian sikap disebabkan karena beliau tidak dapat mengenali semua nama siswanya mengingat beliau bukan hanya mengajar dalam satu kelas. Sementara itu penilaian Kurikulum 2013 menuntut dalam penilaian sikap guru memberikan tanda cek list pada lembar penilaian bagi siswa yang aktif dan sebagainya. Berdasarkan hasil wawancara, beliau menuturkan bahwa komponen yang tidak disiapkan sebelum mengajar adalah lembar kerja siswa atau lembar kegiatan peserta didik (LKPD). Namun, beliau tidak menuturkan lebih lanjut apa alasan beliau tidak menggunakan lembar kegiatan peserta didik dalam mengajar. Berdasarkan hasil pengamatan saat proses pembelajaran selain buku rujukan dari pemerintah yakni buku Matematika Kurikulum 2013 SMA/SMK/MA/MAK yang diterbitkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan untuk Kelas XI IPA Semester 1, siswa juga memiliki buku/ Modul Matematika untuk SMA/SMK/MA/MAK Kurikulum 2013 Kelas 2A yang diterbitkan oleh Tim Edukatif HTS. C. Keterkaitan antara perangkat pembelajaran dengan kurikulum yang digunakan 1. Hasil Berdasarkan RPP yang telah disusun oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd pendekatan yang digunakan telah sesuai dengan kurikulum 2013 yaitu Pendekatan Saintifik, Metode kooperatif, Model Pembelajaran Berbasis Masalah demikian pula dengan instrumen penilaian dan bahan ajarnya. 2. Pembahasan Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. dalam rencana pelaksanaan pembelajarannya menggunakan Pendekatan Saintifik, Metode kooperatif, Model Pembelajaran Berbasis Masalah yang sudah sesuai dengan tuntutan
  • 18. 11 kurikulum 2013. Pendekatan yang dianjurkan dalam kurikulum 2013 adalah pendekatan ilmiah (saintific approach). Metode yang direkomendasikan oleh kurikulum 2013 adalah Metode pembelajaran berbasis masalah, metode pembelajaran berbasis proyek/penugasan, metode pembelajaran penemuan. Metode pembelajaran, digunakan oleh pendidik untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik mencapai KD yang disesuaikan dengan karakteristik peserta didik dan KD yang akan dicapai. Metode yang dirancang dalam RPP pada dasarnya adalah metode yang dinyatakan secara eksplisit atau disimpulkan dari kegiatan pembelajaran yang dirancang dalam silabus. Pemilihan tambahan pendekatan/metode dapat dilakukan dengan menganalisis buku siswa, buku guru dan/atau berdasarkan kebutuhan belajar peserta didik. Buku yang dijadikan acuan oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. juga telah sesuai dengan tuntutan kurikulum 2013, sebab dalam proses pembelajarannya beliau menggunakan buku Matematika Kurikulum 2013 SMA/SMK/MA/MAK yang diterbitkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan untuk Kelas XI IPA Semester 1, penjelasan mengenai buku acuan yang digunakan oleh guru dalam pembelajarannya akan diuraikan lebih rinci pada bagian H. Komponen rencana pelaksanaan pembelajaran yang disusun oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. berlandaskan pada tuntutan kurikulum 2013, penjelasan mengenai topik ini lebih rinci pada uraian bagian E. Begitu halnya dengan langkah-langkah kegiatan pembelajaran yang disusun oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. dalam rencana pelaksanaan pembelajarannya sudah sangat sesuai dengan tuntutan kurikulum 2013 yang meliputi mengamati, menanya, menalar, mencoba, membentuk jejaring. D. Perangkat pembelajaran yang digunakan dalam mengajar 1. Hasil Dalam melaksanakan pembelajaran di kelas, Ibu Hj. Nurliah, S.Pd menggunakan perangkat pembelajaran berupa Rencana Pelaksanaan
  • 19. 12 Pembelajaran (RPP), Instrumen Penilaian, Lembar Kerja Siswa (LKS), dan buku ajar. 2. Pembahasan Berdasarkan hasil pengamatan, dalam proses pembelajaran Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. membawa rencana pelaksanaan pembelajaran yang dibuat oleh beliau sendiri sebagai penuntun dalam proses pembelajaran yang dilaksanakannya. Selain itu beliau menggunakan buku ajar dari pemerintah yang diterbitkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan serta buku modul atau buku kerja siswa sebagai penganti lembar kegiatan peserta didik yang diterbitkan oleh salah satu penerbit yang belum mendapat rekomendasi dari pemerintah untuk menerbitkan buku kurikulum 2013, meski demikian materi yang disajikan dalam buku tersebut sudah disusun berdasarkan tuntutan kurikulum 2013. E. Komponen dan sistematika RPP yang digunakan dalam pembelajaran 1. Hasil Berdasarkan Rencana pelaksanaan pembelajaran yang disusun oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. komponen dan sistematikanya adalah sebagai berikut: a. Nama Sekolah b. Mata Pelajaran c. Kelas/ Semester d. Topik e. Waktu f. Kompetensi Inti g. Kompetensi Dasar h. Indikator Pencapaian Kompetensi i. Tujuan Pembelajaran j. Materi Ajar k. Metode Pembelajaran l. Kegiatan Pembelajaran
  • 20. 13 m. Alat Media/ Sumber Pembelajaran n. Penilaian Hasil Belajar o. Instrumen Penilaian Hasil Belajar 2. Pembahasan Komponen dan sistematika rencana pelaksanaan pembelajaran yang disusun oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. sangat sesuai dengan Format RPP yang diatur oleh permendikbud nomor 81a tahun 2013, yakni: Pada kurikulum 2013, istilah standar kompetensi tidak dikenal lagi. Namun muncul istilah kompetensi inti. Kompetensi inti merupakan gambaran mengenai kompetensi utama yang dikelompokkan ke dalam aspek sikap, pengetahuan, dan keterampilan (afektif, kognitif, dan psikomotor) yang harus dipelajari peserta didik untuk suatu jenjang sekolah, kelas dan tema. Serta kemampuan yang harus dimiliki seorang peserta didik untuk setiap kelas melalui pembelajaran. Pada langkah pembelajaran dalam RPP pengembangan sikap, keterampilan dan pengetahuan harus tampak. Kurikulum 2013 menekankan penerapan pendekatan ilmiah atau scientific approach pada proses pembelajaran. F. Model, pendekatan, dan metode yang digunakan guru dalam menyusun RPP 1. Hasil Berdasarkan RPP yang telah disusun oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd, model pembelajaran yang digunakan oleh guru adalah cooperatif learning berbasis masalah. 2. Pembahasan Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. menggunakan pendekatan ilmiah/ scientific appoach dalam rencana pelaksanaan pembelajaran yang dubuatnya. Pendekatan yang digunakan oleh beliau sudah sesuai dengan tuntutan kurikulum 2013. Kurikulum 2013 menekankan pada dimensi pedagogik modern dalam pembelajaran, yaitu menggunakan pendekatan ilmiah.
  • 21. 14 Pendekatan ilmiah (scientific appoach) dalam pembelajaran sebagaimana dimaksud meliputi mengamati, menanya, menalar, mencoba, membentuk jejaring untuk semua mata pelajaran. Metode Kooperatif merupakan metode yang dipilih oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. dalam rencana pelaksanaan pembelajaran yang dubuatnya. Metode kooperatif merupakan metode yang direkomendasikan oleh kurikulum 2013, model kooperatif dipandang dapat mengefisienkan proses pembelajaran apabila dikombinasikan dengan pendekatan ilmiah/ scientific appoach, sebab siswa dapat melakukan diskusi dengan teman kelompoknya sehingga pembelajaran akan lebih aktif. Model pembelajaran kooperatif adalah suatu model pembelajaran yang memposisikan peserta didik/ siswa dalam bentuk kelompok kecil yang anggota kelompoknyanya bersifat heterogen, artinya terdiri dari siswa yang berlatar belakang berbeda dari sudut pandang apapun seperti dari sudut prestasi terdapat peserta didik/ siswa dengan prestasi amat baik, baik, cukup dan kurang, dari sudut pandang gender, perempuan dan laki- laki begitu pun dari sudut pandang lainnya seperti suku, agama, ras, status sosial, ekonomi dan sebagainya. Setiap anggota kelompok yang beragam latar belakangnya, mereka saling membantu dan bekerja sama untuk mempelajari materi pelajaran supaya hasil belajar semua anggota memuaskan. Sedangkan untuk model pembelajaran yang digunakan oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. dalam rencana pelaksanaan pembelajaran yang dubuatnya adalah Model Pembelajaran Berbasis Masalah. Model Pembelajaran Berbasis Masalah merupakan salah satu model pembelajaran yang direkomendasikan dalam kurikulum 2013. Pembelajaran berbasis masalah merupakan sebuah pendekatan pembelajaran yang menyajikan masalah kontekstual sehingga merangsang peserta didik untuk belajar. Dalam kelas yang menerapkan pembelajaran berbasis masalah, peserta didik bekerja dalam tim untuk memecahkan masalah dunia nyata (real world). Dengan PBL akan terjadi pembelajaran bermakna. Peserta
  • 22. 15 didik/mahapeserta didik yang belajar memecahkan suatu masalah maka mereka akan menerapkan pengetahuan yang dimilikinya atau berusaha mengetahui pengetahuan yang diperlukan. Belajar dapat semakin bermakna dan dapat diperluas ketika peserta didik berhadapan dengan situasi di mana konsep diterapkan. G. Model, pendekatan, dan metode yang digunakan guru dalam pembelajaran 1. Hasil Berdasarkan pengamatan dalam proses pembelajaran yang dilakukan oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd., beliau menggunakan Pendekatan Saintifik, Metode kooperatif, Model Pembelajaran Berbasis sesuai dengan rencana pelaksanaan pembelajaran yang disusunnya. 2. Pembahasan Berdasarkan pengamatan proses pembelajaran pendekatan model dan metode yang dituliskan oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. dalam rencana pelaksanaan pembelajaran yang disusunnya sesuai dengan model, metode dan pendekatan yang digunakan dalam proses pembelajaran. Berdasarkan pengamatan, Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. mengelompokkan siswa kedalam lima kelompok kecil, tetapi dalam pengelompokkan tersebut belum dilakukan secra heterogen sebab siswa dikelompokkan berdasarkan tempat duduknya yakni siswa hanya bergabung dengan beberapa temannya disekitar tempat duduknya. Hal ini belum menjamin bahwa dengan cara tersebut bahwa kemampuan siswa dalam satu kelompok adalah heterogen. Besar peluangnya dalam satu kelompok kemampuan siswa terhadap pelajaran matematika sama-sama tinggi ataupun sama-sama kurang, sebab biasanya siswa duduk bersama dengan temannya yang memiliki kemampuan ataupun minat yang sama terhadap suatu mata pelajaran. Jika terjadi pengelompokan yang tidak heterogen akan berakibat kepada anggota kelompok. Akan ada kelompok yang semua anggotanya aktif dalam proses pembelajaran begitupun sebaliknya
  • 23. 16 akan ada kelompok yang semua anggotanya pasif dalam proses pembelajaran. Kelompok yang semua anggotanya pasif disebabkan oleh tidak adanya anggota yang dapat menjadi tutor sebaya bagi teman-teman dalam kelompoknya. Berdasarkan pengamatan Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. menggunakan model pembelajaran berbasis masalah dan pendekatan ilmiah/ scientific appoach sesuai dengan rencana pelaksanaan pembelajaran yang dibuatnya yakni beliau memberikan masalah kehidupan nyata yang ada pada buku siswa masalah 3.4 halaman 109 dan masalah 3.5 halaman 111, setelah itu siswa diinstruksikan untuk mengamati masalah tersebut dari pengamatan tersebut diharapkan siswa mendiskusikan dengan teman kelompoknya pertanyaan-pertanyaan yang timbul dari masalah kehidupan nyata tersebut. Setelah itu Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. tetap mengambil perang sebagai fasilitator yakni berkeliling untuk membimbing secara tidak langsung individu atau kelompok yang mengalami kesulitan. Bimbingan secara tidak langsung diberikan agar siswa tetap menalar konsep dari masalah tersebut sehingga dengan sendirinya dapat sampai pada kesimpulan yang diinginkan. Proses selanjutnya yakni Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. memberikan beberapa soal yang dituliskan langsung di papan tulis, beliau meminta siswa mengacungkan tangan bagi mereka yang ingin maju mengerjakan soal tersebut di papan tulis. H. Buku acuan dalam pembelajaran matematika 1. Hasil Terdapat dua buku yang menjadi acuan dalam pembelajaran matematika di kelas, yaitu buku Matematika Kurikulum 2013 SMA/SMK/MA/MAK yang diterbitkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan untuk Kelas XI IPA Semester 1, dan Modul Matematika untuk SMA/SMK/MA/MAK Kurikulum 2013 Kelas 2A yang diterbitkan oleh Tim Edukatif HTS. 2. Pembahasan
  • 24. 17 Buku Matematika Kurikulum 2013 yang diterbitkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan merupakan buku rujukan utama yang digunakan oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. Berdasarkan hasil wawancara, beliau menuturkan bahwa buku dari pemerintah tersebut memiliki kekurangan yakni ditemukan banyaknya kesalahan pengetikan. Kesalahan pengetikan tersebut berdampak pada lancarnya proses pembelajaran, sebab ketika guru menerapkan pendekatan ilmiah/ scientific appoach maka siswa akan mengalami kebingunan dalam proses terebut. Kebingunan yang dialami oleh siswa pada umumnya bukan karena mereka tidak tahu konsep atau materi prasyarat yang diperlukan tetapi mereka dibuat kebingunan oleh kacaunya isi buku rujukan utama yang digunakan dalam proses pembelajaran. Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. mengharapkan kepada pemerintah untuk segera merevisi buku rekomendasi kurikulum 2013 tersebut, sebab tuntutan kurikulum 2013 sulit untuk diimplementasikan apabila salah satu pendukung lancarnya proses pembelajaran tidak siap untuk digunakan seperti buku siswa. Sedangkan hasil wawancara dengan Pak Arsil yang menuturkan bahwa salah satu kendala besar yang dialami dalam penerapan kurikulum 2013 adalah menurunnya minat siswa untuk belajar yang bertolak belakang dengan tuntutan kurikulum 2013 yang mengharapkan agar siswa lebih aktif dalam proses pembelajaran. Jika pendapat dari Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. dan Pak Arsil dikaitkan maka pemerintah perlu memberikan perhatian penting terhadap buku siswa tersebut sehingga konsentrasi guru bisa lebih difokuskan untuk membuat siswa merasa terbiasa dengan proses pembelajaran kurikulum 2013. Lebih lanjut Pak Arsil menjelaskan bahwa selain menggunakan buku Matematika Kurikulum 2013 SMA/SMK/MA/MAK yang diterbitkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, beliau juga menggunakan buku matematika yang lain sebagai rujukan dalam proses pembelajaran, selain buku dari pemerintah beliau mengatakan bahwa ada beberapa penerbit yang sudah mendapatkan rekomendasi untuk menerbitkan buku kurikulum
  • 25. 18 2013 seperti Grafindo, Yrama Widya dan sebagainya, selain itu banyak buku di pasaran yang sudah berani menerbitkan buku dan menggunakan logo kurikulum 2013 pada sampulnya tetapi belum mendapatkan rekomendasi penerbitan dari pemerintah sperti Erlangga. Lebih lanjut Pak Arsil mengatakan bahwa contoh soal dan latihan yang ada dalam buku terbitan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan merupakan soal-soal pada tingkat C4 yaitu analisis. Tingkat kesulitan C4 yaitu analisis merupakan upaya memisahkan suatu kesatuan menjadi komponen- komponen/ unsur-unsurnya meliputi unsur, analisis hubungan dan analisis prinsip yang terorganisasi. Berbeda dengan buku-buku teks atau buku pelajaran pada kurikulum tingkat satuan pendidikan yang pada umumnya contoh soal dan latihannya merupakan soal dengan tingkat kesulitan C2 (pengetahuan) dan C3 (penerapan). I. Komponen dan sistematika lembar kerja yang digunakan 1. Hasil Lembar Kerja Siswa (LKS) yang digunakan dalam pembelajaran tidak disusun sendiri oleh Ibu Hj. Nurliah, S. Pd. melainkan berdasarkan pada buku acuan yang digunakan yaitu Modul Matematika. 2. Pembahasan Berdasarkan hasil pengamatan saat proses pembelajaran Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. tidak menggunakan lembar kegiatan peserta didik (LKPD) yang disusun sendiri oleh beliau, melainkan beliau menggunakan buku/ Modul Matematika untuk SMA/SMK/MA/MAK Kurikulum 2013 Kelas 2A yang diterbitkan oleh Tim Edukatif HTS yang masing-masing dimiliki oleh siswa. Proses pembelajaran akan lebih efektif jika lembar kegiatan peserta didik disusun oleh guru mata pelajaran itu sendiri. Sebab jika disusun sendiri oleh guru maka isi lembar kegiatan peserta didik juga terkondisikan dengan materi yang akan diajarkannya. Selain itu lembar kegiatan peserta didik dapat memudahkan guru dalam melaksanakan
  • 26. 19 pembelajaran karena LKPD dapat menjadi pedoman dalam mengarahkan aktivitas pembelajaran sehingga guru dapat mengefesienkan waktu untuk tidak menjelaskan semuanya secara langsung. Tetapi penjelasan guru terwakili oleh lembar kegiatan peserta didik, dimana didalamnya sudah termuat tujuan pembelajaran, rumusan masalah dan langkah-langkah kegiatan. Lembar kegiatan peserta didik dapat dirancang sesuai inovatif yang dimiliki guru agar dapat bermanfaat sebagai penuntun siswa dalam belajar. Lembar kegiatan peserta didik merupakan salah satu sarana untuk membantu dan mempermudah dalam kegiatan belajar mengajar sehingga akan terbentuk interaksi yang efektif antara siswa dengan guru, sehingga dapat meningkatkan aktivitas siswa dalam proses pembelajaran. Dengan penggunaan lembar kegiatan peserta didik siswa akan mendapatkan uraian materi, tugas atau latihan yang berkaitan dengan materi yang diberikan. Selain itu penggunaan lembar kegiatan peserta didik dalam pengajaran akan memberikan kesempatan kepada siswa untuk ikut aktif dalam pembelajaran Lembar kegiatan peserta didik dapat meningkatkan aktivitas belajar mandiri siswa, sebab lembar kegiatan peserta didik dapat dirancang sedemikian rupa oleh guru sehingga lembar kegiatan peserta didik dapat menjadi penuntun siswa dalam memecahkan suatu masalah. Seperti lembar kegiatan peserta didik yang berisikan suatu tugas yang akan diselesaikan. Guru dapat menguraikan secara detail langkah penyelesaiannya, tetapi yang dimaksudkan disini bukan jawabannya secara langsung melainkan langkah penyelesaian tersebut dapat diganti dengan titik-titik yang akan diisi sendiri oleh siswa. Berdasarkan inovatif guru langkah penyelesaian tersebut tidak sepenuhnya berisi titik-titik, tetapi ada beberapa langkah yang dituliskan langsung dalam langkah penyelesaian tersebut agar menjadi penuntun siswa kelangkah selanjutnya. Penggunaan lember kegiatan peserta didik dapat menjadikan proses pembelajaran lebih bermakna kepada siswa sebab mereka secara langsung dapat
  • 27. 20 menyelesaikan suatu tugas yang diberikan berdasarkan pedoman atau penuntun yang diberikan. J. Bentuk Media yang digunakan dalam pembelajaran 1. Hasil Media pembelajaran yang digunakan oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. adalah golongan media cetak yakni buku pelajaran dan modul. 2. Pembahasan Berdasaran pengamatan Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. dalam proses pembelajarannya hanya menggunakan media buku pelajaran dan modul yang dimiliki oleh siswa. media pembelajaran yang digunakan oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. merupakan media yang paling akrab dan dapat dikatakan semua sekolah memanfaatkannya. Selain buku dan modul, media yang dapat digunakan dalam pembelajaran yaitu media presentasi/ slide dan yang lainnya. Media adalah bagian yang tidak terpisahkan dari proses belajar mengajar demi tercapainya tujuan pendidikan pada umumnya dan tujuan pembelajaran di sekolah pada khususnya. Manfaat praktis media pembelajaran di dalam proses belajar mengajar adalah media pembelajaran dapat memperjelas penyajian pesan dan informasi sehingga dapat memperlancar dan meningkatkan proses dan hasil belajar. Media pembelajaran dapat meningkatkan dan mengarahkan perhatian siswa sehingga dapat menimbulkan motivasi belajar, interaksi yang lebih langsung antara siswa dan lingkungannya dan kemungkinan untuk siswa belajar sendiri-sendiri sesuai dengan kemampuan dan minatnya. Media pembelajaran dapat mengatasi keterbatasan indera, ruang dan waktu. Media pembelajaran dapat memberikan kesamaan pengalaman kepada sisa tentang peristiwa-peristiwa di lingkungan mereka, serta memungkinkan terjadinya interaksi langsung dengan guru, masyarakat dan lingkungan. Sebagai saran, guru sebaiknya tidak menggunakan satu media secara monoton dalam proses pembelajarannya sebab siswa akan merasa bosan
  • 28. 21 dengan proses belajar. Sebagai pertimbangan misalnya buku atau modul yang masing-masing telah dimiliki oleh siswa dapat dipadukan dengan media presentasi/ slide, tujuannya adalah agar siswa merasakan kondisi belajar yang baru dan lebih bersemangat megikuti pembelajaran. Guru perlu mempertimbangkan berapa kondisi dalam pemilihan dan penggunaan media seperti, motivasi, perbedaan individual, tujuan pembelajaran, organisasi isi, persiapan sebelum mengajar, emosi, partisipasi umpan balik, penguatan, latihan dan penerapan. K. Komponen dan jenis-jenis penilaian yang dilakukan 1. Hasil a. Komponen penilaian Sikap  Nama Sekolah  Mata Pelajaran  Kelas/ Semester  Pertemuan  Waktu  Indikator Penilaian sikap aktif  Indikator Penilaian sikap bekerjasama  Indikator Penilaian sikap toleran b. Komponen Penilaian Keterampilan  Nama Sekolah  Mata Pelajaran  Kelas/ Semester  Pertemuan  Waktu  Indikator terampil menerapkan konsep/ prinsip dan strategi pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan dengan penerapan sistem persamaan dan pertidaksamaan linear. c. Komponen Penilaian Pengetahuan
  • 29. 22  Nama Sekolah  Mata Pelajaran  Kelas/ Semester  Pertemuan  Waktu  Soal-Soal 2. Pembahasan Jenis-jenis penilaian yang dilakukan oleh Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. adalah penilaian pengetahuan, penilaian keterampilan dan penilaian sikap sesuai dengan tuntutan kurikulum 2013, selain itu komponen-komponen dalam lembar penilaian Ibu Hj. Nurliah, S.Pd. sudah sesuai atau merujuk pada ketentuan kurikulum 2013. Penilaian adalah proses sistematis meliputi pengumpulan informasi (angka, deskripsi, verbal), analisis, interpretasi informasi untuk membuat keputusan. Pada kurikulum 2013 penilaian pendidikan merupakan proses pengumpulan dan mengolah informasi untuk mengukur pencapaian hasil belajar peserta didik. Jenis-jenis penilaian pada kurikulum 2013 diatur didalam Permendikbud Nomor 66 Tahun 2013 tentang standar penilaian pendidikan. Pada kurikulum 2013 setiap mata pelajaran meliputi kompetensi pengetahuan, kompetensi keterampilan dan kompetensi sikap. Kompetensi pengetahuan dan kompetensi keterampilan menggunakan skala 1-4, yang dapat dikonversi ke dalam predikat, A, A-, B+, B, B-, C+, C, C-, D+ dan D-. sdangkan kompetensi sikap menggunakan skala sangat baik (SB), Baik (B), Cukup (C), dan Kurang (K). Penilaian proses pembelajaran menggunakan pendekatan penilaian otentik (authentic assesment) yang menilai kesiapan siswa, proses, dan hasil belajar secara utuh. Keterpaduan penilaian ketiga komponen tersebut akan menggambarkan kapasitas, gaya, dan perolehan belajar siswa atau bahkan mampu menghasilkan dampak instruksional (instructional effect) dan dampak pengiring (nurturant effect) dari
  • 30. 23 pembelajaran. Hasil penilaian otentik dapat digunakan oleh guru untuk merencanakan program perbaikan (remedial), pengayaan (enrichment), atau pelayanan konseling. Selain itu, hasil penilaian otentik dapat digunakansebagai bahan untuk memperbaiki proses pembelajaran sesuai dengan Standar Penilaian Pendidikan. Evaluasi proses pembelajaran dilakukan saat proses pembelajaran dengan menggunakan alat: angket, observasi, catatan anekdot, dan refleksi. L. Tindak lanjut hasil penilaian yang diperoleh 1. Hasil Ketuntasan minimal untuk seluruh kompetensi dasar pada kompetensi pengetahuan dan kompetensi keterampilan di SMA Negeri 1 takalar yaitu 3.00 (B). Siswa yang mendapatkan nilai di bawah KKM diberikan remedial dan siswa yang memiliki nilai tuntas disekitar nilai KKM diberikan pengayaan apabila kesempatan memungkinkan untuk dilakukan tindakan tersebut. 2. Pembahasan Berdasarkan hasil wawancara dengan Pak Arsil, beliau mengatakan bahwa siswa yang memiliki hasil nilai kurang dari nilai KKM yang telah ditentukan maka siswa tersebut diberikan remedial. Sedangkan untuk siswa yang memiliki nilai tuntas tetapi nilai mereka disekitar nilai KKM, apabila kesempatan memungkinkan maka siswa tersebut diberikan pengayaan. Tindakan yang dilakukan oleh Pak Arsil tersebut sejalan dengan kurikulum 2013. Yang mengatakan bahwa Kurikulum Matematika 2013 adalah kurikulum berbasis kompetensi dengan pendekatan pembelajaran tuntas. Pembelajaran tuntas (mastery learning) dalam proses pembelajaran berbasis kompetensi dimaksudkan adalah pendekatan dalam pembelajaran yang mempersyaratkan peserta didik menguasai secara tuntas seluruh kompetensi dasar pokok bahasan atau mata pelajaran tertentu. Peserta didik dikatakan menguasai secara tuntas seluruh
  • 31. 24 kompetensi dasar pada pokok bahasan atau mata pelajaran matematika pada kelas tertentu, apabila peserta didik tersebut memperoleh hasil penilaian/uji kompetensi lebih besar atau sama dengan dari Kriteria Ketuntasan Minimum (≥ KKM) yang ditetapkan dalam kurikulum. Sebaliknya peserta didik dikatakan tidak tuntas. Bagi peserta didik yang memperoleh hasil penilaian/uji kompetensi pada pokok bahasan mata pelajaran matematika kurang dari KKM, wajib diberi pembelajaran remedial. Pembelajaran remedial pada hakikatnya adalah pemberian bantuan bagi peserta didik yang mengalami kesulitan atau kelambatan belajar. Bantuan dalam pembelajaran remedial mencakup (1) mengkaji ulang materi pada kompetensi dasar yang belum dicapai peserta didik, (2) pemberian tugas tersrtuktur yang dilakukan secara mandiri dan implementasi model pembelajaran koperatif tipe jigsaw, dan (4) kerjasaman sekolah dengan orang tua/wali peserta didik mengatasi masalah belajar peserta didik. Pemberian pembelajaran remedial meliputi dua langkah pokok, yaitu pertama mendiagnosis kesulitan belajar dan kedua memberikan perlakuan (treatment) pembelajaran remedial. Bagi peserta didik yang memperoleh hasil penilaian/uji kompetensi pada pokok bahasan mata pelajaran matematika kurang dari KKM, wajib diberi pembelajaran pengayaan. Pembelajaran pengayaan adalah pembelajaran yang memberikan pengalaman (membangun berpikir tingkat tinggi, yaitu berpikir kritis dan kreatif) lebih mendalami materi terkait kompetensi atau kegiatan peserta didik yang melampaui persyaratan minimal yang ditentukan oleh kurikulum dan tidak semua peserta didik dapat melakukannya. Pendekatan pembelajaran yang diterapkan dalam pelaksanaan pengayaan melalui (1) pembelajaran berbasis masalah dan proyek untuk melatih peserta didik berpikir kritis dan kreatif, ketangguhan diri beradaptasi dan memecahkan masalah, (2) pemberian asesmen portofolio tambahan berbasis masalah, proyek, keterampilan proses, chek up diri dan asesmen kerjasama kelompok, dan (3) pemanfaatan IT dan ICT dalam proses pembelajaran.
  • 32. 25 Berdasarkan tuntutan kurikulum 2013 yang mengatakan bahwa Ketuntasan minimal untuk seluruh kompetensi dasar pada kompetensi pengetahuan dan kompetensi keterampilan yaitu 2.66 (B-). Berdasarkan hasil wawancara yang dilakukan dengan Bapak Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Takalar, beliau mengatakan bahwa untuk ketuntasan minimal di SMA Negeri 1 Takalar tidak di sesuaikan dengan tuntutan kurikulum 2013, tetapi beliau meningkatkan standar ketuntasan minimal dari 2.66 (B-) menjadi 3.00 (B). Berdasarkan penuturan beliau, langkah tersebut diambil mengingat SMA Negeri 1 Takalar setiap tahunnya selalu menjaring siswa baru dengan sistem yang ketat sehingga beliau memandang bahwa ketuntasan minimal tersebut tidak terlalu memberatkan untuk siswa. Lebih lanjut beliau menuturkan bahwa ketuntasan minimal yaitu 3.00 (B) tidak dipaksakan untuk semua mata pelajaran, apabila ada mata pelajaran yang dianggap terlalu sulit untuk ketuntasan minimal pada 3.00 (B) maka mata pelajaran yang bersangkutan dapat tetap menggunakan ketuntasan minimal sesuai tuntutan kurikulum 2013 yaitu 2.66 (B-), hal tersebut beliau sampaikan kepada bagian kurikulum di SMA Negeri 1 Takalar untuk memberikan penjelasan ataupun sejenis sosialisasi kepada guru-guru mata pelajaran.
  • 33. 26 BAB III HASIL PENGEMBANGAN PERANGKAT RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) Satuan Pendidikan : SMA Mata Pelajaran : Matematika Wajib Kelas/Semester : XI / 1 Materi pokok : Fungsi Invers Alokasi Waktu : 3 × 45 menit A. Kompetensi Inti (KI) 1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya. 2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia. 3. Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah. 4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, bertindak secara efektif dan kreatif, serta mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan. 26
  • 34. 27 B. Kompetensi Dasar dan Indikator 2.1. Memiliki motivasi internal, kemampuan bekerjasama, konsisten, sikap disiplin, rasa percaya diri, dan sikap toleransi dalam perbedaan strategi berpikir dalam memilih dan menerapkan strategi menyelesaikan masalah 2.2. Mampu mentransformasi diri dalam berpilaku jujur, tangguh mengadapi masalah, kritis dan disiplin dalam melakukan tugas belajar matematika. 2.3. Menunjukkan sikap bertanggung jawab, rasa ingin tahu, jujur dan perilaku peduli lingkungan 3.6. Menganalisis konsep dan sifat suatu fungsi dan melakukan manipulasi aljabar dalam menentukan invers fungsi dan fungsi invers. Indikator Pencapaian Kompetensi: 3.6.1. Menjelaskan konsep invers fungsi. 3.6.2. Menentukan invers suatu fungsi aljabar. 4.4. Memilih strategi yang efektif dan menyajikan model matematika dalam memecahkan masalah nyata terkait fungsi invers dan invers fungsi. Indikator Pencapaian Kompetensi: 4.4.1. Terampil menerapkan konsep invers fungsi dan memilih strategi pemecahan masalah yang relevan berkaitan dengan fungsi invers. C. Tujuan Pembelajaran Melalui kegiatan diskusi dalam pembelajaran kelompok diharapkan siswa terlibat aktif dalam kegiatan pembelajaran dan mampu bekerja sama dalam kegiatan kelompok serta dapat menentukan invers dari suatu fungsi dan terampil menerapkan konsep invers fungsi dalam pemecahan masalah yang berkaitan dengan fungsi invers.
  • 35. 28 D. Materi Pembelajaran Fakta: Masalah 1 : Suatu hari Afsyam pergi ke Toko Komputer yang ada di Makassar. Afsyam bermaksud membeli flash disk 35 buah untuk dijual kembali di tokonya yang terletak di Kabupaten Takalar. Jika Afsyam membeli flash disk sebanyak 35 buah, dia akan memperoleh discount 𝑅𝑝20.000,00 (Discount tidak berlaku bila pembelian kurang dari 35 buah). Jika harga sebuah flash disk 𝑅𝑝85.000,00, berapakah uang yang harus dibayar oleh Afsyam? Masalah 2 : Suatu hari Afsyam pergi ke Toko Komputer. Dia akan membeli lampu pijar untuk dijual kembali di tokonya. Dia melihat daftar barang beserta harganya. Harga sebuah flash disk tertera 𝑅𝑝85.000,00, Berapapun flash disk yang dibeli akan mendapatkan discount yang sama yaitu 𝑅𝑝10.000,00. Jika Afsyam membawa uang 𝑅𝑝1.010.000,00, berapa buah flash disk yang bisa dia beli? Konsep : Jika fungsi 𝑓 memetakan himpunan 𝐴 ke 𝐵 dan dinyatakan dalam pasangan berurutan 𝑓 = 𝑥, 𝑦 𝑥 ∈ 𝐴 𝑑𝑎𝑛 𝑦 ∈ 𝐵 , maka invers fungsi 𝑓 adalah relasi yang memetakan himpunan 𝐵 ke 𝐴 dalam pasangan berurutan dinyatakan dengan 𝑓−1 = {(𝑦, 𝑥) 𝑦 ∈ 𝐵 𝑑𝑎𝑛 𝑥 ∈ 𝐴} (Definisi 3.3). Prinsip : Misalkan 𝑓−1 adalah fungsi invers dari fungsi 𝑓. ∀𝑥 ∈ 𝐷𝑓 𝑑𝑎𝑛 𝑦 ∈ 𝑅𝑓 berlaku 𝑦 = 𝑓 𝑥 ⇔ 𝑓−1 𝑦 = 𝑥 ( Sifat 3.4). Prosdur : Langkah-langkah menentukan invers fungsi 𝑦 = 𝑓 𝑥 :
  • 36. 29 Ubahlah fungsi ke bentuk 𝑥 = 𝑔 𝑦 . Variabel 𝑥 dan 𝑦 saling ditukar sehingga diperoleh 𝑦 = 𝑕(𝑥). Diperoleh invers fungsi 𝑦−1 = 𝑕(𝑥). E. Metode Pembelajaran Model pembelajaran : Problem Base Learning Metode pembelajaran : koperatif (cooperative learning) pendekatan : saintifik scientific F. Media, Alat dan Sumber Pembelajaran Media : White Board, Tayangan Power Point dan Lembar Kerja Siswa Alat : Laptop, LCD Sumber Pembelajaran : - Buku Siswa Matematika Kelas XI Semester 1 - Buku Guru Matematika Kelas XI - Buku Matematika yang relevan dengan materi yang dibahas. G. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran 1. Pendahuluan/ Kegiatan Awal (±15 menit) 1.1. Guru mengucapkan salam kepada siswa. 1.2. Ketua kelas memimpin do’a sebelum memulai pembelajaran. 1.3. Guru mengecek kahadiran siswa. 1.4. Guru memberikan gambaran tentang pentingnya memahami fungsi invers dan memberikan gambaran tentang penggunaan fungsi invers dalam kehidupan sehari-hari. 1.5. Sebagai apersepsi untuk mendorong rasa ingin tahu siswa sehingga diharapkan dapat aktif dalam proses pembelajaran, siswa diajak memecahkan masalah belanja barang di toko. 1.6. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan hasil belajar yang diharapkan akan dicapai setelah pembelajaran.
  • 37. 30 1.7. Guru melakukan tanya jawab dengan siswa untuk mengecek kemampuan prasyaratnya serta mengingatkan kembali pada pengertian fungsi, domain, kodomain dan range (materi Kelas X). 2. Kegiatan Inti (±100 menit) Fase 1: Mengorientasi siswa kepada masalah Mengamati 1) Tahap 1: a. Guru memberi kesempatan siswa untuk melakukan pengamatan Masalah 3.4. b. Siswa mencermati Masalah dan alternatif penyelesaiannya dan mencermati Definisi 3.3. c. Siswa mendeskripsikan fungsi yang terdapat dalam masalah tersebut. 2) Tahap 2: a. Siswa mengamati Masalah 3.5 pada buku siswa halaman 111 dan mencermati alternatif penyelesaiannya. b. Siswa mencermati Sifat 3.3 pada Buku Siswa halaman 112. c. Siswa mencermati Definisi 3.4 pada Buku Siswa halaman 113. 3) Tahap 3: a. Siswa mengamati Masalah 3.6 pada Buku Siswa halaman 113 dan mencermati alternatif penyelesaiannya. b. Siswa mencermati Sifat 3.4 pada Buku Siswa halaman 114. Menanya a. Guru membimbing siswa agar mampu mengajukan pertanyaan tentang hasil pengamatan masalah. Jika ada siswa yang mengalami masalah, siswa lain diberikan kesempatan terlebih dahulu untuk memberikan tanggapan.
  • 38. 31 Fase 2: Mengorganisasikan siswa Mengumpulkan Informasi 1) Tahap 1: a. Guru membagi siswa dalam kelompok heterogen (dari sisi kemampuan, gender, budaya, maupun agama) sesuai pembagian kelompok yang telah direncanakan oleh guru. b. Siswa mengumpulkan informasi berkaitan dengan masalah 3.4, 3.5 dan 3.6. c. Guru memperhatikan siswa dan mendorong siswa untuk terlibat aktif dalam diskusi. d. Guru berkeliling melakukan penilaian sikap dan mengamati siswa bekerja, mencermati dan menemukan berbagai kesulitan yang dialami siswa, serta memberikan kesempatan kepada siswa untuk bertanya hal-hal yang belum dipahami. e. Siswa yang mengalami kesulitan diberi bimbingan secara individu, kelompok, atau klasikal. f. Siswa bekerja sama untuk menghimpun berbagai konsep dan aturan matematika yang sudah dipelajari serta memikirkan secara cermat strategi pemecahan yang berguna untuk pemecahan masalah. Fase 3: Membimbing penyelidikan individu dan kelompok Menanya a. Guru memberi arahan agar siswa bertanya bagaimana untuk nilai 𝑥 ≠ 50 dan nilai fungsi 𝑓(𝑥) ≠ 100.000. Mengasosiasikan a. Guru membimbing siswa untuk menemukan nilai fungsi f(x) untuk nilai x yang lain pada masalah 3.4. b. Siswa berdiskusi mencari nilai x untuk nilai fungsi f(x) yang lain pada masalah 3.4.
  • 39. 32 c. Siswa berdiskusi untuk menentukan invers fungsi pada masalah 3.5 dan menentukan domain, kodomain dan range dari masing-masing fungsi. d. Siswa menyelidiki apakah invers dari fungsi tersebut merupakan fungsi. Fase 4: Mengembangkan dan menyajikan hasil karya Mengasosiasikan a. Siswa mendiskusikan Masalah 3.6 dan Sifat 3.4 pada Buku Siswa halaman 113–115, sehingga dapat merumuskan langkah-langkah menentukan invers suatu fungsi 𝑓(𝑥). b. Melalui kerja sama dalam kelompok diskusi, siswa menerapkan konsep yang diperolehnya untuk menyelesaikan masalah pada Uji Kompetensi 3.2 nomor 1 pada Buku Siswa halaman 123. c. Dengan bekerja sama dalam kelompok diskusi siswa menerapkan langkah-langkah menentukan invers fungsi untuk meneyelsaikan soal nomor 2 pada Uji Kompetensi 3.2 Buku Siswa halaman 123. Fase 5: Menganalisa dan mengevaluasi proses pemecahan masalah Mengasosiasikan a. Guru membimbing siswa untuk mengkaji kembali cara menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan invers fungsi kemudian membuat ringkasan langkah-langkah menentukan invers suatu fungsi. Mengkomunikasikan a. Siswa menyiapkan laporan berupa rangkuman dan kesimpulan hasil diskusi kelompok secara rapi, rinci, dan sistematis b. Siswa menentukan perwakilan kelompok secara musyawarah untuk mempresentasikan hasil diskusinya tentang fungsi invers dan penerapannya dalam meneyelesaikan masalah yang berkaitan dengan fungsi invers.laporan di depan kelas.
  • 40. 33 c. Semua kelompok bermusyawarah untuk menentukan satu kelompok yang mempresentasikan (mengkomunikasikan) hasil diskusinya di depan kelas secara runtun, sistematis, santun, dan hemat waktu. d. Kelompok yang terpilih menyajikan hasil diskusi kelompoknya di depan kelas. e. Siswa dari kelompok lain untuk memberikan tanggapan terhadap hasil diskusi kelompok penyaji dengan sopan. f. Guru melibatkan siswa mengevaluasi jawaban kelompok penyaji serta masukan dari siswa yang lain dan membuat kesepakatan, bila jawaban yang disampaikan siswa sudah benar. g. Kelompok lain yang mempunyai jawaban berbeda dari kelompok penyaji pertama diberi kesempatan untuk mengkomunikasikan hasil diskusi kelompoknya secara runtun, sistematis, santun, dan hemat waktu. Apabila ada lebih dari satu kelompok, maka guru meminta siswa bermusyawarah menentukan urutan penyajian. 3. Penutup (±20 menit) a. Siswa diminta menyimpulkan tentang bagaimana menentukan invers suatu fungsi dan membuat laporan secara individu. b. Peserta didik mengerjakan tes. c. Secara individu peserta didik melakukan refleksi (penilaian diri) tentang apa saja yang telah dipelajari selama proses belajar, mengidentifikasi manfaatnya, mengidentifikasi hal-hal yang sudah dan belum dipahami untuk ditindaklanjuti. d. Guru memberikan PR berupa tugas proyek kepada siswa. e. Guru mengakhiri kegiatan belajar dan berpesan untuk mempelajari Sifat 3.5, Sifat 3.6 dan Sifat 3.7 pada Buku Siswa halaman 117 - 123 untuk pembelajaran pada pertemuan berikutnya. f. Guru bersama-sama dengan siswa berdoa untuk bersyukur kepada Allah SWT telah diberi pengetahuan tentang pembelajaran yang telah dilakukan.
  • 41. 34 g. Guru mengucapkan salam H. Penilaian a. Teknik Penilaian: melalui pengamatan dan tes tertulis b. Prosedur Penilaian: No Aspek yang dinilai Teknik Penilaian Waktu Penilaian 1 Sikap a. Aktif dalam pembelajaran dan kegiatan kelompok b. Bekerjasama dalam kegiatan kelompok Pengamatan Selama pembelajaran dan saat diskusi 2 Pengetahuan a.Menentukan nilai fungsi f(x) untuk nilai x tertentu dan menentukan nilai x untuk nilai fungsi f(x) tertentu b.Menentukan invers dari suatu fungsi Tes tertulis, Lisan Penyelesaian tugas individu dan kelompok 3 Ketrampilan a.Terampil dalam memecahkan masalah yang berkaitan dengan nilai fungsi. b.Terampil memanipulasi aljabar dalam proses menentukan invers suatu fungsi Pengamatan Penyelesaian tugas individu atau kelompok dan saat diskusi c. Instrumen Penilaian Terlampir
  • 42. 35
  • 43. 36 Mata Pelajaran/Pokok Bahasan : Matematika/ Fungsi Invers Kelas/Semester : XI/ Ganjil Nama Siswa : Nomor Induk Siswa : Judul: TUJUAN PEMBELAJARAN : 1. Memahami konsep fungsi invers 2. Memilih strategi yang efektif dan membuat model matematika dalam menyelesaikan masalah nyata terkait fungsi invers.
  • 46. 39
  • 47. 40
  • 48. 41
  • 49. 42 LEMBAR KEGIATAN PESERTA DIDIK (LKPD) Mata Pelajaran/Materi : Matematika/ Fungsi Invers Kelas/Semester : XI/ Ganjil Alokasi Waktu : Nama Kelompok : Nama Anggota Kelompok : 1. ………………………………… 2. ………………………………… 3. ………………………………… 4. ………………………………… 5. ………………………………… Judul LKPD : KONSEP FUNGSI INVERS Tujuan Pembelajaran/ LKPD 1. Menjelaskan konsep invers fungsi 2. Terampil menerapkan konsep invers fungsi dan memilih strategi pemecahan masalah yang relevan berkaitan dengan fungsi invers. Rumusan Masalah 1. Apakah pengertian fungsi invers? 2. Bagaimana cara menggunakan fungsi invers untuk memecahkan masalah yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari? 3. Bagaimana cara dan memilih strategi pemecahan masalah yang relevan berkaitan dengan fungsi invers?
  • 50. 43 Masalah I Silahkan cermati masalah berikut 1. Suatu hari Afsyam pergi ke Toko Komputer yang ada di Makassar. Afsyam bermaksud membeli flash disk 35 buah untuk dijual kembali di tokonya yang terletak di Kabupaten Takalar. Jika Afsyam membeli flash disk sebanyak 35 buah, dia akan memperoleh discount 𝑅𝑝20.000,00 (Discount tidak berlaku bila pembelian kurang dari 35 buah). Jika harga sebuah flash disk 𝑅𝑝85.000,00, berapakah uang yang harus dibayar oleh Afsyam? Alat dan Bahan : Alat tulis Langkah-langkah Kegiatan : 1. Isilah nama dan anggota kelompoknya pada tempat yang telah disediakan 2. Baca dan pahami pernyataan-pernyataan dari masalah yang disajikan dalam LKS berikut, kemudian pikirkan kemungkinan jawabannya 3. Silahkan melakukan diskusi kelompok terhadap tugas telah disajikan tersebut dan catatlah jawaban kalian pada tempat yang telah disediakan 4. Jika terdapat masalah yang tidak dapat diselesaikan, tanyakan kepada guru 5. Tugas dikerjakan selama maksimal 30 menit
  • 51. 44 2. Suatu hari Afsyam pergi ke Toko Komputer. Dia akan membeli lampu pijar untuk dijual kembali di tokonya. Dia melihat daftar barang beserta harganya. Harga sebuah flash disk tertera 𝑅𝑝85.000,00, Berapapun flash disk yang dibeli akan mendapatkan discount yang sama yaitu 𝑅𝑝10.000,00. Jika Afsyam membawa uang 𝑅𝑝1.010.000,00, berapa buah flash disk yang bisa dia beli? Petunjuk: 1. Tuliskan fungsi dan variabel dalam masalah tersebut dalam simbol matematika (misalnya 𝑓(𝑥) dan 𝑥). 2. Bentuklah persamaan fungsinya 3. Selesaikan secara matematis. Solusi :
  • 52. 45 Masalah II Tentukanlah fungsi invers dari fungsi-fungsi berikut ! 1. ( ) 3 6f x x  2. ( ) 10 4f x x  Solusi: Karena 𝑦 = 𝑓 … ⇒ ⋯ = 3𝑥 + 6 … = 3 … + 6 … = … − 6 𝑥 = … − 6 … = … − 2 Karena 𝑓−1 … = ⋯ ⇒ ⋯ … = ⋯ − 2 Karena 𝑓−1 … = ⋯ − 2 ⇒ 𝑓−1 𝑥 = ⋯ − 2 ∴ Jadi, fungsi invers 𝑓 𝑥 = 3𝑥 + 6 adalah 𝑓−1 … = ⋯ − 2 Solusi: Karena 𝑦 = 𝑓 … ⇒ ⋯ = 10𝑥 − 4 … = … − ⋯ … = … − ⋯ 𝑥 = 10 − ⋯ … = … + 5 2 Karena 𝑓−1 … = ⋯ ⇒ ⋯ … = ⋯ + 5 2 Karena 𝑓−1 … = ⋯ + 5 2 ⇒ 𝑓−1 𝑥 = ⋯ + 5 2 ∴ Jadi, fungsi invers 𝑓 𝑥 = 10 − 4𝑥 adalah 𝑓−1 … = ⋯ + 5 2
  • 53. 46 3. 2 4 ( ) , 5 5 x f x x x     4. 2 ( ) 4f x x  Solusi: Karena 𝑦 = 𝑓 … ⇒ ⋯ = 2𝑥+4 𝑥−5 , 𝑥 ≠ 5 … = 2𝑥 + 4 𝑥 − 5 𝑦(… − ⋯ ) = … − ⋯ 𝑦𝑥 − ⋯ 𝑥 = 5𝑦 + ⋯ 𝑥 = … + 4 … − 2 Karena 𝑓−1 … = ⋯ ⇒ ⋯ … = …+4 …−2 Karena 𝑓−1 … = …+4 …−2 ⇒ 𝑓−1 𝑥 = …+4 …−2 ∴ Jadi, fungsi invers 𝑓 𝑥 = 10 − 4𝑥 adalah 𝑓−1 … = …+4 …−2 Perhatikan kembali soal nomor 3! Uraikan pendapatmu tentang 𝑥 ≠ 5! ………..………..………..………..………..………..………..………..… ……..………..………..………..………..………..………..………..…… …..………..………..………..………..………..………..………..……….. ………..………..………..………..………..………..………..………..… ……..………..……….. Solusi: Karena 𝑦 = 𝑓 … ⇒ ⋯ = 𝑥2 − 4 … = 𝑥2 − 4 … = … + ⋯ 𝑥 = … + ⋯ Karena 𝑓−1 … = ⋯ ⇒ ⋯ … = … + ⋯ Karena 𝑓−1 … = … + ⋯ ⇒ 𝑓−1 𝑥 = … + ⋯ Jadi, fungsi invers 𝑓 𝑥 = 10 − 4𝑥 adalah 𝑓−1 … = … + ⋯
  • 54. 47 5. 2 ( ) 4 6f x x x   Jawaban yang Anda peroleh pada nomor 4, apakah ada syarat khusus yang berlaku seperti pada nomor 3. Jika ada sebutkan serta jelaskan jawaban Anda dan jika tidak jelaskan jawaban Anda! …………………………………………………………………… …………………………………………………………………… …………………………………………………………………… …………………………………………………………………… …………………………………………………………………… …………………………………………………………………… Solusi: (perhatikan langkah penyelesaian nomor 2)
  • 55. 48 Instrumen Penilaian Sikap LEMBAR PENGAMATAN PARTISIPASI Mata Pelajaran : Matematika Kelas/Semester : XI/ Ganjil Tahun Pelajaran : 2014/2015 Waktu Pengamatan : Selama pembelajaran dan saat diskusi Berikan tanda (√) pada kolom sesuai hasil pengamatan. No Nama Siswa Sikap Aktif Bekerjasama Toleran KB B SB KB B SB KB B SB Keterangan: KB : Kurang baik B : Baik SB : Sangat baik
  • 56. 49 Indikator sikap aktif dalam pembelajaran Fungsi Invers 1. Kurang baik jika sama sekali tidak menunjukkan kesungguhan dalam mencari, mencoba bertanya, atau menjawab pertanyaan dari teman maupun guru tetapi menyelesaikan tugas yang diberikan dalam proses pembelajaran. 2. Baik jika menunjukkan ada kesungguhan dalam mencari, mencoba bertanya, atau menjawab pertanyaan dari teman maupun guru tetapi belum konsisten dan menyelesaikan tugas yang diberikan dalam proses pembelajaran. 3. Sangat baik jika menunjukkan ada kesungguhan dalam mencari, bertanya, atau menjawab pertanyaan dari teman maupun guru secara konsisten secara terus menerus dan menyelesaikan tugas yang diberikan dalam proses pembelajaran. Indikator sikap bekerjasama dalam kegiatan kelompok. 1. Kurang baik jika sama sekali tidak berusaha untuk bekerjasama dalam kegiatan kelompok. 2. Baik jika menunjukkan sudah ada usaha untuk bekerjasama dalam kegiatan kelompok tetapi masih belum konsisten. 3. Sangat baik jika menunjukkan adanya usaha bekerjasama dalam kegiatan kelompok secara terus menerus dan konsisten. Indikator sikap toleran terhadap proses pemecahan masalah yang berbeda dan kreatif. 1. Kurang baik jika sama sekali tidak bersikap toleran terhadap proses pemecahan masalah yang berbeda dan kreatif. 2. Baik jika menunjukkan sudah ada usaha untuk bersikap toleran terhadap proses pemecahan masalah yang berbeda dan kreatif tetapi masuih belum konsisten. 3. Sangat baik jika menunjukkansudah ada usaha untuk bersikap toleran terhadap proses pemecahan masalah yang berbeda dan kreatif secara terus menerus dan konsisten.
  • 57. 50 PENILAIAN DIRI DALAM KELOMPOK (SELF-ASSESSMENT IN GROUP) Nama : …………………………….…………... Nama Kelompok : ………………………………………… Kegiatan Kelompok : ………………………………………... Hari/ Tanggal : ………………………………………... Untuk pertanyaan 1 sampai dengan 5 tulis masing-masing huruf sesuai dengan pendapatmu  A = Selalu  B = Jarang  C = Jarang Sekali  D = Tidak pernah PETUNJUK: 1. Isilah nama, nama kelompok, kegiatan kelompok dan hari/tanggal pada tempat yang telah disediakan. 2. Baca dan pahami perintah dari setiap bagian yang akan diisi. 3. Isi sesuai dengan apa yang telah Anda lakukan selama proses pembelajaran. BERIKAN PENILAIAN SEJUJURNYA !
  • 58. 51 1. ……… Selama diskusi saya memberikan saran/ide kepada kelompok untuk didiskusikan 2. ……… Selama diskusi saya memberikan pendapat kepada kelompok mengenai materi yang didiskusikan. 3. ……… Ketika Kami berdiskusi, setiap anggota memberikan masukan untuk didiskusikan 4. ……… Semua anggota kelompok harus melakukan sesuatu dalam kegiatan kelompok 5. ……… Setiap anggota kelompok mengerjakan kegiatannya sendiri dalam kegiatan kelompok. Beri tanda cek (√ ) pada setiap pernyataan yang sesuai dan silang (×) pada setiap pernyataan yang tidak sesuai dengan yang Anda lakukan selama kegiatan pembelajaran: Selama kegiatan, saya .... ……… Mendengarkan ……… Mengendalikan kelompok ……… Bertanya ……… Mengganggu kelompok ……… Merancang gagasan ……… Tidur 6. Selama kegiatan kelompok, tugas apa yang kamu lakukan? ………………………………………………………………………………… ………………………………………………………………………………… ………………………………………………………………………………… ………………………………………………………………………………… ………………………………………………………………………………… …………………………………………………………………………………
  • 59. 52 KUESIONER SIKAP SISWA TERHADAP KOMPONEN DAN KEGIATAN PEMBELAJARAN Nama Sekolah: …………………. Kelas/Semester : XI/ Ganjil Mata Pelajaran: Matematika Hari/Tanggal : …………………. Materi : Fungsi Invers Nama : …………………. A. TUJUAN Tujuan penggunaan kuesioner ini adalah untuk menjaring data sikap siswa terhadap kegiatan dan komponen pembelajaran dalam pelaksanaan pembelajaran matematika. B. PETUNJUK Beri tanda cek (√ ) pada kolom yang sesuai menurut pendapatmu. No Aspek Senang Tidak Senang I Bagaimana sikapmu terhadap komponen berikut? a. Materi pelajaran b. Buku Siswa c. Lembar Kerja Siswa (LKS) d. Suasana belajar di kelas e. Cara guru mengajar …………… …………… …………… …………… …………… …………… …………… …………… …………… …………… Berikan alasan secara singkat atas jawaban yang diberikan! No Aspek Baru Tidak Baru II Bagaimana pendapatmu
  • 60. 53 terhadap komponen berikut? a. Materi pelajaran b. Buku Siswa c. Lembar Kerja Siswa (LKS) d. Suasana belajar di kelas e. Cara guru mengajar …………… …………… …………… …………… …………… …………… …………… …………… …………… …………… Berikan alasan secara singkat atas jawaban yang diberikan! No Aspek Berminat Tidak Berminat III Apakah kamu berminat mengikuti kegiatan belajar selanjutnya seperti yang telah kamu ikuti sekarang? …………… …………… Berikan alasan secara singkat atas jawaban yang diberikan! No Aspek YA Tidak IV Bagaimana pendapatmu terhadap aktivitas belajar matematika di kelas dan di luar kelas? Apakah Ananda merasa terbebani terhadap tugas matematika yang diberikan guru? Aktivitas belajar matematika menurut saya adalah menarik …………… …………… …………… …………… Berikan alasan secara singkat atas jawaban yang diberikan!
  • 61. 54 No Aspek Bermanfaat Tidak Bermanfaat V Bagaimana menurut pendapatmu, apakah matematika bermanfaat dalam kehidupan? …………… …………… Berikan alasan secara singkat atas jawaban yang diberikan! Rubrik Penilaian Sikap Kriteria Skor Siswa memberikan respon senang dan baru terhadap komponen pembelajaran matematika, berminat, tertarik dan tidak merasa terbebani terhadap tugas dan aktivitas belajar matematika, tetapi merasakan kebermanfaatan belajar matematika. 4 Siswa memberikan respon senang dan baru terhadap komponen pembelajaran matematika, berminat, tertarik dan tidak merasa terbebani terhadap tugas dan aktivitas belajar matematika, tetapi tidak merasakan kebermanfaatan belajar matematika. 3 Siswa memberikan respon senang dan baru terhadap komponen pembelajaran matematika tetapi tidak berminat, tidak tertarik dan merasa terbebani terhadap tugas dan aktivitas belajar matematika, serta tidak merasakan kebermanfaatan belajar matematika. 2 Siswa memberikan respon tidak senang terhadap komponen pembelajaran matematika, tidak berminat, tidak tertarik dan merasa terbebani terhadap tugas dan aktivitas belajar matematika, serta tidak merasakan kebermanfaatan belajar matematika. 1
  • 62. 55 Instrumen Penilaian Pengetahuan TEKNIK TES TERTULIS Satuan Pendidikan : SMA Mata Pelajaran : Matematika Kelas/ Semester : XI/Ganjil Kompetensi Dasar : 3.6. Menganalisis konsep dan sifat suatu fungsi dan melakukan manipulasi aljabar dalam menentukan invers fungsi dan fungsi invers. Indikator : Siswa dapat Memilih strategi yang efektif dan menyajikan model matematika dalam memecahkan masalah nyata terkait fungsi invers dan invers fungsi. Materi : Fungsi Invers Soal : 1. Salah satu sumber penghasilan yang diperoleh klub sepak bola adalah hasil penjualan tiket penonton ketika timnya sedang bertanding. Besar dana yang diperoleh bergantung pada banyaknya penonton yang menyaksikan pertandingan tersebut. Suatu klub memberikan informasi bahwa besar pendapatan yang diperoleh klub dari penjualan tiket penonton mengikuti fungsi 𝑓 𝑥 = 50.000𝑥 + 20.000, dengan 𝑥 merupakan banyaknya penonton yang menyaksikan pertandingan. a. Jika dalam suatu hari banyaknya penonton yang menyaksikan pertandingan tersebut 2.000 orang maka besar pendapatan yang diperoleh adalah? b. Jika dana hasil penjualan tiket penonton sebesar Rp55.570.000,00, maka banyaknya penonton yang menyaksikan pertandingan tersebut adalah?
  • 63. 56 2. Tentukan fungsi invers dari fungsi yang diberikan dibawah ini: a. 𝑓 𝑥 = 𝑥 𝑥+2 ; 𝑥 ≠ −2 b. 𝑓 𝑥 = 3𝑥+4 2𝑥−1 ; 𝑥 ≠ 1 2 Penyelesaian dan Pedoman Pensoran NO Uraian Jawaban Skor 1. a. Fungsi 𝑓 𝑥 = 50.000𝑥 + 20.000 Untuk x = 2.000 diperoleh : 𝑓 2.000 = 50.000 (2.000) + 20.000 𝑓 2.000 = 100.000.000 + 20.000 𝑓 2.000 = 100.020.000 Jadi, ketika banyaknya penonton yang menyaksikan pertandingan tersebut 2.000 orang maka besar pendapatan yang diperoleh adalah Rp100.020.000,00. 2 3 6 4 4 6 b. Untuk 𝑓 𝑥 = 55.570.000 diperoleh 𝑓 𝑥 = 50.000𝑥 + 20.000 55.570.000 = 50.000𝑥 + 20.000 55.570.000 − 20.000 = 50.000𝑥 55.550.000 = 50.000𝑥 𝑎1 𝑎 𝑥 = 55.550.000 50.000 𝑥 = 1.111 ∴ Jadi, ketika hasil penjualan tiket penonton sebesar Rp55.570.000,00, maka banyaknya penonton yang menyaksikan pertandingan tersebut adalah 1.111 orang. 3 3 3 3 3 3 3 4 Skor maksimum 50
  • 64. 57 2 a. 𝑓 𝑥 = 𝑥 𝑥+2 ; 𝑥 ≠ −2 Misalkan 𝑓 𝑥 = 𝑦, maka solusinya menjadi: 𝑎 𝑎 𝑓 𝑥 = 𝑥 𝑥 + 2 𝑎 𝑎 𝑦 = 𝑥 𝑥 + 2 𝑦(𝑥 + 2) = 𝑥 𝑦𝑥 + 2𝑦 = 𝑥 𝑦𝑥 − 𝑥 = −2𝑦 𝑦 − 1 𝑥 = −2𝑦 𝑎 𝑎 𝑥 = − 2𝑦 𝑦 − 1 𝑓(𝑦) = − 2𝑦 𝑦 − 1 𝑎 𝑎 𝑓−1 (𝑥) = − 2𝑥 𝑥 − 1 Jadi, inversnya adalah 𝑓−1 𝑥 = − 2𝑥 𝑥−1 ; 𝑥 ≠ 1 1 2 1 2 2 2 2 2 2 3 3 3 b. 𝑓 𝑥 = 3𝑥+4 2𝑥−1 ; 𝑥 ≠ 1 2 Misalkan 𝑓 𝑥 = 𝑦, maka solusinya menjadi: 𝑎 𝑎 𝑓 𝑥 = 3𝑥 + 4 2𝑥 − 1 𝑎 𝑎 𝑦 = 3𝑥 + 4 2𝑥 − 1 𝑦(2𝑥 − 1) = 3𝑥 + 4 2𝑥𝑦 − 𝑦 = 3𝑥 + 4 2𝑥𝑦 − 3𝑥 = 𝑦 + 4 2𝑦 − 3 𝑥 = 𝑦 + 4 𝑎 𝑎 𝑥 = 𝑦 + 4 2𝑦 − 3 1 1 2 2 2 2 2 2 2
  • 65. 58 𝑓(𝑦) = 𝑦 + 4 2𝑦 − 3 𝑎 𝑎 𝑓−1 (𝑥) = 𝑥 + 4 2𝑥 − 3 Jadi, inversnya adalah 𝑓−1 𝑥 = 𝑥+4 2𝑥−3 ; 𝑥 ≠ 3 2 3 3 3 Skor maksimum 50 Lembar Jawaban Kosong 0 𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 = 𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑃𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒𝑕𝑎𝑛 𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑀𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑎𝑙 × 100 Cara Konversi ke skala 1 s.d. 4 𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 = 𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑃𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒𝑕𝑎𝑛 𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑀𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑎𝑙 × 4 Tabel : Konversi Kompetensi Pengetahuan Predikat Nilai Kompetensi Pengetahuan A 4.00 A- 3.66 B+ 3.33 B 3.00 B- 2.66 C+ 2.33 C 2.00 C- 1.66 D+ 1.33 D- 1.00
  • 66. 59 Instrumen Penilaian Keterampilan LEMBAR PENGAMATAN PENILAIAN KETERAMPILAN Mata Pelajaran : Matematika Materi : Fungsi Invers Kelas/Semester : XI / Ganjil Tahun Pelajaran : 2013/2014 Waktu Pengamatan : Isilah Skor pada kolom-kolom sesuai hasil pengamatan. No Nama Siswa Keterampilan Menerapkan konsep/prinsip dan strategi pemecahan masalah 1 2 3 4 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15
  • 67. 60 Indikator terampil menerapkan konsep/prinsip dan strategi pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan dengan fungsi invers. 1) Skor 1: Kurang terampil jika sama sekali tidak dapat menerapkan konsep/prinsip dan strategi pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan dengan fungsi invers 2) Skor 2: Cukup terampil jika menunjukkan mampu menerapkan konsep/prinsip dan strategi pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan dengan fungsi invers namun membutuhkan lebih lama. 3) Skor 3: Terampil ,jika menunjukkan mampu menerapkan konsep/prinsip dan strategi pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan fungsi invers dalam waktu normal. 4) Skor 4: Sangat terampil ,jika menunjukkan mampu menerapkan konsep/prinsip dan strategi pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan dengan fungsi invers dalam waktu yang lebih singkat. 𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 = 𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑃𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒𝑕𝑎𝑛 𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑀𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑎𝑙 × 4 Tabel : Konversi Kompetensi Pengetahuan Predikat Nilai Kompetensi Keterampilan A 4.00 A- 3.66 B+ 3.33 B 3.00 B- 2.66 C+ 2.33 C 2.00 C- 1.66 D+ 1.33 D- 1.00
  • 68. 61 PENILAIAN PROYEK Satuan Pendidikan : SMA Mata Pelajaran : Matematika Kelas/ Semester : XI/Ganjil Kompetensi Dasar : 4.4. Memilih strategi yang efektif dan menyajikan model matematika dalam memecahkan masalah nyata terkait fungsi invers dan invers fungsi. Indikator : Peserta didik dapat melakukan studi literatur untuk memahami konsep fungsi invers dan cara menentukan invers fungsi aljabar. Materi : Fungsi Invers Tugas : Rubrik Penilaian Proyek No Aspek yang dinilai Skor maks 1 Persiapan a. Latar Belakang  Tepat = 3  Kurang tepat = 2  Tidak tepat = 1 6 Rancanglah sebuah permasalahan kehidupan nyata dan selesaikan dengan menggunakan konsep fungsi invers. Buatlah laporannya dalam waktu 1 minggu dan presentasikan hasilnya di depan kelas.
  • 69. 62 No Aspek yang dinilai Skor maks b. Rumusan masalah  Tepat = 3  Kurang tepat = 2  Tidak tepat = 1 2 Pelaksanaan a. Keakuratan data/informasi  Akurat = 3  Kurang akurat = 2  Tidak akurat = 1 b. Kelengkapan data  Lengkap = 3  Kurang lengkap = 2  Tidak lengkap = 1 c. Analisis Data  Baik = 3  Cukup = 2  Kurang = 1 c. Kesimpulan  Tepat = 3  Kurang tepat = 2  Tidak tepat = 1 12 3 Pelaporan hasil a. Sistematika Laporan  Baik = 3  Kurang baik= 2  Tidak baik = 1 b. Penggunaan Bahasa  Sesuai kaidah = 3 12
  • 70. 63 No Aspek yang dinilai Skor maks  Kurang Sesuai Kaidah = 2  Tidak Sesuai Kaidah = 1 c. Penulisan/ ejaan  Tepat = 3  Kurang tepat = 2  Tidak tepat = 1 d. Tampilan  Menarik = 3  Kurang menarik = 2  Tidak menarik = 1 4 Tidak melaksanakan proyek 0 Skor maksimal 30 𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 𝑃𝑟𝑜𝑦𝑒𝑘 = 𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑃𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒𝑕𝑎𝑛 𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑀𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑎𝑙 × 100 Tabel : Konversi Kompetensi Pengetahuan Predikat Nilai Kompetensi Keterampilan A 4.00 A- 3.66 B+ 3.33 B 3.00 B- 2.66 C+ 2.33 C 2.00 C- 1.66 D+ 1.33 D- 1.00
  • 72. 65
  • 73. 66
  • 74. 67
  • 75. 68
  • 76. 69 BAB IV PENUTUP A. Kesimpulan Setelah kami melaksanakan kegiatan Landasan Keguruan II di SMA Negeri 1 Takalar, dapat dikesimpulan bahwa untuk menjadi guru profesional, banyak hal yang harus dipersiapkan oleh guru sebelum mengajar. Melalui kegiatan Landasan Keguruan II ini kami memperoleh pengetahuan tentang hal-hal yang harus dipersiapkan sebelum mengajar seperti, tata cara penulisan rencana pelaksanaan pembelajaran, lembar penilaian, bahan ajar sampai kepada kesesuaian materi dan media pembelajaran yang digunakan. B. Saran Adapun beberapa saran yang kami berikan antara lain: 1. Sebagai calon guru yang profesional mahasiswa kegiatan landasan keguruan II harus melakukan observasi dengan serius dan bertanggungjawab agar memperoleh data atau informasi sesuai dengan kenyataan di Sekolah yang dituju. 2. Mahasiswa landasan keguruan II sebagai calan guru, sebagi bekal harus mengetahui tentang hal-hal yang harus dipersiapkan sebelum mengajar. 69
  • 77. 70 LAMPIRAN A. Dokumentasi Gambar 1. Papan Nama SMAN 1 Takalar Gambar 2. Motto SMAN 1 Takalar 70
  • 78. 71 Gambar 3. Buku Siswa yang diterbitkan oleh Kemdikbud RI 2014 Gambar 4. Buku Lembar Kerja Siswa yang diterbitkan oleh Tim Edukatif HTS
  • 79. 72 Gambar 5. Siswa Mendiskusikan Masalah pada Buku Siswa Gambar 6. Siswa Mengkomunikasikan Hasil Diskusi dengan Kelompoknya
  • 80. 73 B. Instrumen Observasi Daftar Pertanyaan Wawancara Terhadap Guru Landasan Keguruan II 1. Kurikulum yang digunakan oleh guru, informasinya diperoleh melalui wawancara langsung dengan guru yang bersangkutan 2. Perangkat pembelajaran apa saja yang dipersiapkan guru sebelum mengajar, informasinya diperoleh melalui wawancara langsung dengan guru yang bersangkutan dengan informasi kelengkapan perangkat pembelajaran yang akan diperoleh sebagai berikut : 3. Keterkaitan antara Kurikulum yang digunakan dengan perangkat pembelajaran yang digunakan, informasinya dapat diperoleh dengan pengamatan langsung didalam kelas. 4. Perangkat pembelajaran apa saja yang digunakan oleh guru pada saat mengajar, informasinya dapat diperoleh dengan pengamatan langsung didalam kelas. Perangkat Pembelajaran Ya Tidak Silabus Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Lembar Kerja Siswa (LKS) Buku Siswa Media Pembelajaran Tes Hasil Belajar (THB) atau Perangkat Evaluasi 5. Komponen dan sistematika RPP yang digunakan dalam pembelajaran, informasinya dapat diperoleh dengan mengamati langsung RPP yang digunakan dan mewawancarai guru tersebut. 6. Model, pendekatan, dan metode yang digunakan guru dalam menyusun RPP informasinya dapat diperoleh dengan mengamati langsung RPP yang digunakan oleh guru tersebut.
  • 81. 74 7. Model, pendekatan, dan metode yang digunakan guru dalam pembelajaran, informainya dapat diperoleh dengan pengamatan langsung didalam kelas. 8. Buku yang dijadikan acuan dalam pembelajaran matematika dan alasannya menggunakan buku tersebut, informasinya dapat diperoleh dengan mengamati langsung buku yang digunakan dan mewawancarai guru tersebut. 9. Komponen dan sistematika Lembar kerja yang digunakan dalam pembelajaran, informasinya dapat diperoleh dengan mengamati langsung Lembar Kerja yang digunakan dan mewawancarai guru tersebut. 10. Bentuk media yang digunakan dalam pembelajaran, informasinya dapat diperoleh dengan pengamatan langsung didalam kelas. 11. Komponen dan jenis-jenis penilaian yang dilakukan, informasinya diperoleh melalui wawancara langsung dengan guru yang bersangkutan 12. Tindak lanjut hasil penilaian yang telah diperoleh, informasinya diperoleh melalui wawancara langsung dengan guru yang bersangkutan dan Poin-poin yang akan diperoleh dari wawancara dengan guru 1. Kurikulum yang digunakan oleh guru 2. Perangkat pembelajaran apa saja yang dipersiapkan guru sebelum mengajar 3. Komponen dan sistematika RPP yang digunakan dalam pembelajaran 4. Buku yang dijadikan acuan dalam pembelajaran matematika dan alasannya menggunakan buku tersebut 5. Komponen dan sistematika Lembar kerja yang digunakan dalam pembelajaran 6. Komponen dan jenis-jenis penilaian yang dilakukan 7. Tindak lanjut hasil penilaian yang telah diperoleh Poin-poin yang akan diperoleh dari pengamatan di dalam kelas 1. Keterkaitan antara Kurikulum yang digunakan dengan perangkat pembelajaran yang digunakan 2. Perangkat pembelajaran apa saja yang digunakan oleh guru pada saat mengajar
  • 82. 75 3. Model, pendekatan, dan metode yang digunakan guru dalam pembelajaran 4. Buku yang dijadikan acuan dalam pembelajaran matematika 5. Bentuk media yang digunakan dalam pembelajaran Poin-poin yang akan diperoleh dengan pengamatan perangkat pembelajaran. 1. Komponen dan sistematika RPP yang digunakan dalam pembelajaran 2. Model, pendekatan, dan metode yang digunakan guru dalam menyusun RPP 3. Komponen dan sistematika Lembar kerja yang digunakan dalam pembelajaran 4. Komponen dan jenis-jenis penilaian yang dilakukan
  • 83. 76 FORMAT PERENCANAAN OBSERVASI MATA KULIAH LANDASAN KEGURUAN I Nama Sekolah : SMAN 1 Takalar Alamat Sekolah : Jl. Tikolla Dg. Leo Objek Pengamatan : Kelas X dan XI Hari, Tanggal : Sabtu, 20 September 2014 s.d. Sabtu 15 November 2014 Waktu : Pukul 07.30 s.d. 14.00 WITA Teknik Pengumpulan data : pengamatan langsung, wawancara, dan pembagian Angket Landasan Keguruan II Keterkaitan antara Kurikulum yang digunakan dengan perangkat pembelajaran yang digunakan No Pernyataan Deskripsi 1. Perangkat pembelajaran apa saja yang digunakan oleh guru pada saat mengajar 2. RPP yang digunakan sesuai dengan pembuatan RPP kurikulum 2013 3. Buku yang dijadikan acuan dalam pembelajaran matematika
  • 84. 77 4. Buku yang digunakan guru sesuai dengan buku pada kurikulum 2013 5. Bentuk media yang digunakan dalam pembelajaran 6. Media pembelajaran yang digunakan sesuai Kurikulum 2013 7. Model, pendekatan, dan metode yang digunakan guru dalam pembelajaran Hal-Hal Yang Akan Diperoleh Dengan Pengamatan Perangkat Pembelajaran.  Komponen dan sistematika RPP yang digunakan dalam pembelajaran.  Model, pendekatan, dan metode yang digunakan guru dalam menyusun RPP .  Komponen dan sistematika Lembar kerja yang digunakan dalam pembelajaran.  Komponen dan jenis-jenis penilaian yang dilakukan.