SlideShare a Scribd company logo
1 of 17
MANAJEMEN PESERTA DIDIK DI LEMBAGA PENDIDIKAN ISLAM
MAKALAH
Diajukan Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah
“Manajemen Pendidikan Islam”
Dosen Pengampu :
DR. Afiful Ikhwan, M.Pd.I
Oleh :
Lia Listiawan (2015470546)
PAI – SMT IV
PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM
KAMPUS UNIT CAMPURDARAT
SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM MUHAMMADIYAH (STAIM)
TULUNGAGUNG
MARET 2017
KATA PENGANTAR
‫حيم‬ ‫الر‬ ‫حمن‬ ‫الر‬ ‫هللا‬ ‫بسم‬
Segala puji bagi Allah Tuhan semesta alam yang hanya dengan karunia-Nyalah
segala amal shaleh dapat terlaksana. Semoga shalawat dan salam, rahmat dan berkah-Nya
tercurah kepada manusia teladan, Nabi Muhammad, keluarga, dan sahabatya serta para
tabi’in. Dengan pertolongan Alloh SWT penulis dapat menyelesaikan makalah yang berjudul
“Manajemen Peserta Didik di Lembaga Pendidikan Islam” untuk memenuhi tugas mata
kuliah Manajemen Pendidikan Islam.
Selain itu, makalah ini dapat terselesaikan berkat batuan dan dukungan dari bebagai
pihak. Oleh karena itu penulis mengucapkan banyak terimakasih kepada:
1. Bapak Nurul Amin, M.Ag selaku ketua (STAI) Muhammadiyah Tulungagung.
2. Bapak DR. Afiful Ikhwan, M.Pd.I selaku dosen pengampu yang memberikan bimbingan,
wawasan, dan pembekalan sehingga dapat terselesaikan makalah ini.
3. Ibu dan Bapak tercinta saya yang selalu membantu dengan do’a dan harta beliau untuk
penulisan makalah ini.
4. Teman-teman yang tidak pernah menyerah dalam memotivasi saya agar dapat
terselesaikan makalah ini.
Dalam pembuatan makalah ini, penulis menyadari masih banyak kesalahan. Untuk
itu penulis mohon maaf dan sekaligus mengharap kepada para pembaca untuk memberikan
kritik dan saran yang membangun demi kesempurnaan makalah ini. Demikian yang dapat
penulis sampaikan. Semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi para pembaca.
‫لمين‬ ‫العا‬ ‫رب‬ ‫هلل‬ ‫والحمد‬
Tulungagung, 07 Maret 2017
Penulis
DAFTAR ISI
Halaman Judul.................................................................................................... i
Kata Pengantar................................................................................................... ii
Daftar Isi............................................................................................................. iii
BAB I PENDAHULUAN
A. Lata Belakang Masalah............................................................... 1
B. Rumusan Masalah....................................................................... 2
C. Tujuan Masalah........................................................................... 2
BAB II PEMBAHASAN
MANAJEMEN PESERTA DIDIK DI LEMBAGA PENDIDIKAN ISLAM
A. Pengertian Manajemen Peserta Didik........................................ 3
B. Ruang Lingkup Manajemen Peserta Didik................................ 5
C. Tujuan dan Fungsi Manajemen Peserta Didik............................ 9
D. Prinsip-prinsip Manajemen Peserta Didik.................................. 11
BAB III PENUTUP
Kesimpulan......................................................................................................... 12
DAFTAR PUSTAKA......................................................................................... 15
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah
Di lingkungan sekolah, peserta didik merupakan unsur inti kegiatan pendidikan.
Karena itu jika tidak ada peserta didik, tentunya tidak akan ada kegiatan pendidikan.
Lebih-lebih di era persaingan antar lembaga pendidikan yang begitu ketat seperti
sekarang, sekolah harus berjuang secara sungguh-sungguh untuk mendapat peserta didik.
Tak sedikit lembaga pendidikan yang mati karena kehabisan peserta didik. Hal ini
menggambarkan bahwa dalam kegiatan pendidikan, peserta didik merupakan unsur
utama yang harus dimanajemen dan dihargai martabatnya tak jauh berbeda dengan
pembeli/konsumen dalam dunia usaha.
Manajemen kurikulum, sarana dan prasarana, peserta didik, personalia, dan
pembiayaan adalah komponen-komponen pendukung untuk keberhasilan
penyelenggaraan lembaga pendidikan (sekolah). Komponen-komponen tersebut
merupakan satu kesatuan dalam upaya pencapaian tujuan lembaga pendidikan (sekolah),
artinya bahwa satu komponen tidak lebih penting dari komponen lainnya. Satu
komponen memberikan dukungan bagi komponen lainnya sehingga memberikan
kontribusi yang tinggi terhadap pencapaian tujuan lembaga pendidikan (sekolah)
tersebut.
Keberadaan peserta didik tidak hanya sekedar memenuhi kebutuhan saja, akan
tetapi harus merupakan bagian dari kebermutuan lembaga pendidikan (sekolah). Artinya
bahwa dibutuhkan Manajemen peserta didik yang bermutu bagi lembaga pendidikan
(sekolah) itu sendiri. Sehingga peserta didik itu dapat tumbuh dan berkembang sesuai
dengan potensi fisik, kecerdasan intelektual, sosial, emosional, dan kejiwaan peserta
didik (sesuai filosofi tujuan pendidikan, memanusiakan manusia).
B. Rumusan Masalah
1. Apa pengertian dari manajemen peserta didik ?
2. Apa saja ruang lingkup dari manajemen peserta didik ?
3. Apa tujuan dan fungsi dari manajemen peserta didik ?
4. Apa saja prinsip-prinsip dari manajemen peserta didik ?
C. Tujuan Masalah
1. Untuk mengetahui pengertian dari manajemen peserta didik.
2. Untuk mengetahui ruang lingkup dari manajemen peserta didik.
3. Untuk mengetahui tujuan dan fungsi dari manajemen peserta didik.
4. Untuk mengetahui prinsip-prinsip dari manajemen peserta didik.
BAB II
PEMBAHASAN
A. Pengertian Manajemen Peserta Didik
1. Pengertian Manajemen
Manajemen diartikan bermacam-macam sesuai dengan sudut pandang para
ahlinya. Secara etimologis, kata manajemen merupakan terjemahan dari kata
management (bahasa Inggris). Kata management sendiri berasal dari kata manage
atau magiare yang berarti melatih kuda dalam melangkahkan kakinya. Dalam
pengertian manajemen, terkandung dua kegiatan, yakni kegiatan pikiran (mind) dan
kegiatan tindak laku (action).1Manajemen menurut istilah adalah proses
mengkoordinasikan aktivitas-aktivitas kerja sehingga dapat selesai secara efisien dan
efektif dengan dan melalui orang lain.2
Dalam Encylopedia of the Social Science dikatakan bahwa manajemen
adalah proses pelaksanaan program untuk mencapai tujuan tertentu yang
diselenggarakan dan diawasi.3
Sedangkan G.R. Terry mengatakan bahwa manajemen merupakan proses
khas yang terdiri atas tindakan-tindakan perencanaan, pengorganisasian, penggerakan,
dan pengendalian yang dilakukan untuk menentukan serta mencapai sasaran yang
telah ditentukan melalui pemanfaatan sumber daya manusia dan sumber daya
lainnya.4
1
Ali Imron, Manajemen Peserta Didik Berbasis Sekolah,(Jakarta: Bumi Aksara, 2011), hlm. 4
2 Saefullah, Manajemen Pendidikan Islam, (Bandung: Pustaka Setia, 2012), hlm. 2
3 Ibid, hlm. 2-3
4
Lilis Maryati, Manajemen Peserta Didik, dalam http://lilisaryanti.blogspot.co.id/2015/01/v-
behaviorurldefaultvmlo.html. Diunggah pada 2015
2. Pengertian Peserta Didik
Peserta didik, menurut ketentuan umum Undang-Undang RI tentang Sistem
Pendidikan Nasional adalah anggota masyarakat yang berusaha mengembangkan
dirinya melalui proses pendidikan pada jalur, jenjang, dan jenis pendidikan tertentu.
Peserta didik juga mempunyai sebutan-sebutan lain seperti murid, subjek didik, anak
didik, pembelajar, dan sebagainya.5
Peserta didik adalah semua orang yang melibatkan diri dalam kegiatan
pendidikan atau dilibatkan secara langsung, yaitu semua masyarakat yang mengikuti
pembelajaran di lembaga pendidikan formal dan informal. Dengan demikian, anak-
anak dalam keluarga tidak termasuk peserta didik karena dalam pendidikan keluarga
tidak ada proses pembelajaran yang mengikuti jalur, jejang, dan jenis pendidikan
tertentu seperti yang dikemukakan di atas. Pendidikan dalam keluarga yang dilakukan
oleh kedua orang tua maupun anggota keuarga lainnya hanya merupakan pelaksanaan
tanggung jawab dan kewajiban pendidikan dalam keluarga.
Menurut Suharsimi Arikunto, bahwa peserta didik adalah siapa saja yang
terdaftar sebagai objek didik di suatu lembaga pendidikan. Jadi, bisa diartikan bahwa
peserta didik adalah seseorang yang terdaftar dalam suatu jalur, jenjang, dan jenis
lembaga pendidikan tertentu, yang selalu ingin mengembangkan potensi dirinya baik
pada aspek akademik maupun non akademik melalui proses pembelajaran yang
diselenggarakan.6
Dari beberapa definisi tentang manajemen peserta didik diatas, dapat diambil
kesimpulan bahwa manajemen peserta didik adalah pengelolaan segala sesuatu yang
berkaitan dengan pesert didik, baik itu proses pembelajaran didalam kelas maupun proses
pengembangan potensi peserta didik diluar kelas. Selain itu juga mengatur kegiatan
peserta didik, mulai dari peserta didik terdaftar dalam suatu lembaga sekolah sampai ia
lulus dari lembaga sekolah tersebut.
5
Ali Imron, Manajemen Peserta Didik Berbasis Sekolah,(Jakarta: Bumi Aksara, 2011), hlm. 5
6 Lilis Maryati, Manajemen Peserta Didik,dalam http://lilisaryanti.blogspot.co.id/2015/01/v-
behaviorurldefaultvmlo.html. Diunggah pada 2015
B. Ruang Lingkup Manajemen Peserta Didik
Secara umum bidang peserta didik/kesiswaan sedikitnya memiliki tiga tugas
utama yang harus diperhatikan, yaitu penerimaan murid baru, kegiatan kemajuan belajar,
serta bimbingan dan pembinaan disiplin. Berdasarkan tiga tugas utama tersebut ruang
lingkup manajemen peserta didik berkaitan erat dengan hal-hal sebagai berikut:
1. Perencanaan Peserta Didik
Dalam perencanaan peserta didik ini mencakup sensus sekolah dan
penentuan jumlah siswa yang diterima. Sensus sekolah pencatatan anak usia sekolah
yang diperkirakan akan masuk sekolah Islam atau calon siswa.
2. Penerimaan Siswa Baru
Adapun langkah-langkah penerimaan siswa baru adalah sebagai berikut:
a. Membentuk panitia penerimaan murid.
b. Menentukan syarat pendaftaran calon.
c. Menyediakan formulir pendaftaran.
d. Pengumuman pendaftaran calon.
e. Menyediakan buku pendaftaran.
f. Waktu pendaftaran.
g. Penentuan calon yang diterima.
3. Pengelompokkan Peserta Didik
Pengelompokan siswa dimaksudkan agar dalam pelaksanaan proses kegiatan
belajar mengajar di sekolah Islam dapat berjalan lancar, tertib, dan dapat mencapai
tujuan-tujuan yang telah ditetapkan. Ada beberapa jenis pengelompokkan siswa
diantaranya:
a. Pengelompokkan dalam kelas-kelas.
b. Pengelompokkan berdasarkan bidang studi.
c. Pengelompokkan berdasarkan spesialisasi.
d. Pengelompokkan berdasarkan kemampuan.
e. Pengelompokkan berdasarkan minat.
4. Pembinaan Disiplin Siswa
Disiplin adalah suatu kegiatan dimana sikap, penampilan, dan tingkah laku
peserta didik sesuai dengan tatanan nilai, norma, dan ketentuan-ketentuan yang
berlaku di sekolah dan kelas dimana mereka berada. Dalam peningkatan kedisiplinan
biasanya terdapat tata tertib suatu sekolah yang harus dipatuhi oleh seorang siswa
misalnya: hadir 10 menit sebelum pelajaran dimulai, mengikuti seluruh kegiatan
pembelajaran dengan baik, dan mengerjakan semua tugas yang diberikan.
5. Kegiatan Ektrakurikuler
Yang dimaksud dengan kegiatan ekstrakurikuler adalah kegiatan yang
dilaksanakan di sekolah Islam namun dilaksanakan diluar jam sekolah secara resmi.
Artinya diluar jadwal pelajaran yang tercantum. Tujuan dari adanya kegiatan ini
adalah memperkaya dan memperluas wawasan siswa dan juga membantu
menanamkan nilai-nilai ketrampilan pada diri siswa. Hal-hal yang perlu diperhatikan
dalam pengelolaan kegiatan ekstra kurikuler adalah:
a. Peningkatan aspek pengetahuan sikap dan keterampilan.
b. Dorongan untuk menyalurkan bakat dan minat siswa.
c. Penetapan waktu dan obyek kegiatan yang disesuaikan dengan kondisi lingkungan.
d. Jenis-jenis kegiatan ekstra yang disediakan seperti pramuka, PMR, kesenian,
olahraga, dan sebagainya.
Sedangkan kegiatan Ko Kurikuler dilaksanakan dalam berbagai bentuk,
misalnya mempelajari buku-buku pelajaran tertentu, mengerjakan PR, atau
mengadakan kegiatan lain diluar sekolah. Pada intinya kedua kegiatan ini bertujuan
untuk mengembangkan pribadi siswa.
6. Organisasi Siswa Intra Sekolah
OSIS adalah satu-satunya organisasi yang bersifat intra sekolah yang harus
ada di sekolah Islam Tsanawiyah maupun Aliyah. OSIS berfungsi sebagai wadah
untuk:
a. Pembentukan watak dan kepribadian dalam integrasi sekolah.
b. Pembinaan aktifitas intra sekolah yang berorientasi pada kegiatan yang bersifat
edukatif.
c. Pemberian kesempatan seluas-luasnya bagi pengembangan potensi siswa.
Kegiatan ini dibina oleh kepala sekolah dan dibantu oleh guru yang mempunyai
kompetensi dalam keorganisasian. Adapun ujuan OSIS adalah untuk:
a. Mempersiapkan siswa menjadi warga negara yang memiliki jiwa pancasila,
berkepribadian luhur, moral, dan mental yang tinggi, berkecakapan serta
berpengetahuan yang siap untuk diamalkan.
b. Mempersiapakan siswa agar menjadi warga negara yang mengabdi pada Tuhan
YME, tanah air, dan bangsanya.
c. Menggalang kesatuan dan persatuan yang kokoh di sekolah dalam satu wadah
OSIS.
d. Menghindarkan siswa dari pengaruh-pengaruh yang tidak sehat.
7. Evaluasi Kegiatan Siswa
Dalam evaluasi kegiatan siswa terdapat berbagai langkah yang perlu
diperhatikan:
a. Penentuan standar, yang dimaksud standar adalah patokan mengenai suatu
keberhasilan atau kegagalan dalam suatu kegiatan.
b. Mengadakan pengukuran. Pengukuran dilakukan terhadap kegiatan-kegiatan yang
telah dilaksanakan.
c. Membandingkan hasil pengukuran dengan standar yang telah ditentukan.
d. Mengadakan perbaikan. Maka dari itu perlu untuk mengetahui standar agar dapat
digunakan sebagai umpan balik sebagai perbaikan dalam pelaksanaan suatu
kegiatan, supaya pelaksanaan kegiatan memenuhi target yang telah ditetapkan.
8. Perpindahan Siswa
Perpindahan siswa dapat diatur dalam peraturan sekolah yang didasarkan
pada kebijakan yang ada pada sekolah.
9. Kenaikan kelas, kelulusan, dan alumni7
Kenaikan kelas dapat diatur dalam peraturan sekolah yang didasarkan pada
kebijakan yang ada pada sekolah.
Kelulusan adalah pernyataan dari sekolah Islam sebagai suatu lembaga
tentang telah diselesaikannya program pendidikan yang harus diikuti oleh siswa.
Kelulusan ini ditandai dengan adanya Ijazah atau STTB. Prosesnya biasanya ditandai
dengan pelepasan siswa dalam suatu upacara. Sedangkan hubungan dengan alumni,
para sekolah Islam tetap menjaga hubungan dengan para alumninya.
C. Tujuan dan Fungsi Manajemen Peserta Didik
1. Tujuan Manajemen Peserta Didik
a. Tujuan Umum
Tujuan umum dari manajemen peserta didik ialah mengatur segala
kegiatan-kegiatan peserta didik agar semua kegiatan-kegiatan tersebut dapat
menunjang proses belajar mengajar di sekolah. Sehingga proses belajar mengajar
di sekolah dapat berjalan lancar, tertib, dan teratur, serta dapat memberikan
kontribusi bagi pencapaian tujuan sekolah dan tujuan pendidikan secara
keseluruhan.
b. Tujuan Khusus
Tujuan khusus dari manajemen peserta didik adalah sebagai berikut:
a) Meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan psikomotorik peserta didik.
b) Menyalurkan dan mengembangkan kemampuan umum (kecerdasan), bakat, dan
minat peserta didik.
7
Muhammad Fathurrahman, Memahami Manajemen Kesiswaan dalam Lembaga Pendidikan Islam,
dalam http://muhfathurrohman.wordpress.com/2012/10/07/memahami-manajemen-kesiswaan-dalam-lembaga-
pendidikan-islam. Diunggah pada 07 Oktober 2012.
c) Menyalurkan aspirasi, harapan, dan memenuhi kebutuhan peserta didik
d) Dengan terpenuhinya tujuan 1, 2, 3 diatas, diharapkan peserta didik dapat
mencapai kebahagiaan dan kesejahteraan hidup yang lebih lanjut, dapat belajar
dengan baik, dan tercapai cita-cita mereka.
2. Fungsi Manajemen Peserta Didik
a. Fungsi Umum
Fungsi Manejemen Peseta didik secara umum adalah sebagai wahana bagi
peserta didik untuk mengembangkan diri semaksimal mungkin baik dari segi
individualitasnya, sosialnya, aspirasinya, kebutuhan, dan potensi lainnya dari
peserta didik.
b. Fungsi Khusus
Secara khusus fungsi manajemen peserta didik adalah sebagai berikut:
1) Fungsi yang berkenaan dengan pengembangan individualitas peserta didik
adalah agar mereka dapat mengembangkan potensi-potensi individualitas tanpa
banyak terhambat. Meliputi kemampuan kecerdasan, kemampuan bakat, dan
kemampuan lainnya.
2) Fungsi yang berkenaan dengan pengembangan fungsi sosial peserta didik adalah
agar peserta didik dapat mengadakan sosialisasi dengan sebayanya, orang tua,
keluarganya, dan lingkungan social sekolahnya, serta lingkungan sosial
masyarakat.
3) Fungsi yang berkenaan dengan penyaluran aspirasi dan harapan peserta didik
adalah agar peserta didik tersalur hobi, kesenangan, dan minatnya. Karena hobi
juga merupakan penunjang terhadap pengembangan diri peserta didik secara
keseluruhan.
4) Fungsi yang berkenaan dengan pemenuhan kebutuhan kesejahteraan peserta
didik adalah agar peserta didik sejahtera dalam hidupnya. Kesejahteraan sangat
penting karena dengan demikian ia juga akan turut memikirkan kesejahteraan
sebayanya.
D. Prinsip-prinsip Manajemen Peserta Didik
Manajemen kesiswaan atau manajemen peserta didik berfungsi mengatur
berbagai kegiatan dalam bidang kesiswaan agar proses pembelajaran di sekolah berjalan
dengan tertib, teratur, dan lancar. Untuk mewujudkan tujuan tersebut terdapat sejumlah
prinsip yang harus diperhatikan. Prinsip-prinsip tersebut adalah sebagai berikut:
1. Manajemen peserta didik dipandang sebagai bagian dari keseluruhan manajemen
sekolah.
2. Manajemen peserta didik harus mengemban misi pendidikan dan dalam rangka
mendidik para peserta didik. Kegiatan manajemen peserta didik harus diupayakan
untuk mempersatukan peserta didik yang mempunyai aneka ragam latar belakang dan
memiliki banyak perbedaan.
3. Kegiatan manajemen peserta didik harus dipandang sebagai upaya pengaturan
terhadap bimbingan peserta didik.
4. Kegiatan manajemen peserta didik harus mendorong dan memacu kemandirian
peserta didik. Prinsip kemandirian demikian akan bermanfaat bagi peserta didik tidak
hanya ketika di sekolah, melainkan juga ketika sudah terjun ke masyarakat.8
8 Ali Imron, Manajemen Peserta Didik Berbasis Sekolah,(Jakarta: Bumi Aksara, 2011), hlm. 12-14
BAB III
PENUTUP
Kesimpulan
1. Manajemen peserta didik adalah pengelolaan segala sesuatu yang berkaitan dengan
pesert didik, baik itu proses pembelajaran didalam kelas maupun proses pengembangan
potensi peserta didik diluar kelas. Selain itu juga mengatur kegiatan peserta didik, mulai
dari peserta didik terdaftar dalam suatu lembaga sekolah sampai ia lulus dari lembaga
sekolah tersebut.
2. Ruang lingkup manajemen peserta didik meliputi:
a. Perencanaan peserta didik.
b. Penerimaan siswa baru.
c. Pengelompokkan peserta didik.
d. Pembinaan disiplin siswa.
e. Kegiatan ekstrakurikuler.
f. Organisasi siswa intra sekolah.
g. Evaluasi kegiatan siswa.
h. Perpindahan siswa.
i. Kenaikan kelas/kelulusan dan alumni.
3. Tujuan dan fungsi manajemen peserta didik meliputi:
a. Tujuan Manajemen Peserta Didik
1).Tujuan Umum
Tujuan umum dari manajemen peserta didik ialah mengatur segala
kegiatan-kegiatan peserta didik agar semua kegiatan-kegiatan tersebut dapat
menunjang proses belajar mengajar di sekolah. Sehingga proses belajar mengajar
di sekolah dapat berjalan lancar, tertib, dan teratur serta dapat memberikan
kontribusi bagi pencapaian tujuan sekolah dan tujuan pendidikan secara
keseluruhan.
2).Tujuan Khusus
Tujuan khusus dari manajemen peserta didik adalah sebagai berikut:
a) Meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan psikomotorik peserta didik.
b) Menyalurkan dan mengembangkan kemampuan umum (kecerdasan), bakat, dan
minat peserta didik.
c) Menyalurkan aspirasi, harapan, dan memenuhi kebutuhan peserta didik
d) Dengan terpenuhinya tujuan 1, 2, 3 diatas, diharapkan peserta didik dapat
mencapai kebahagiaan dan kesejahteraan hidup yang lebih lanjut, dapat belajar
dengan baik, dan tercapai cita-cita mereka.
b. Fungsi Manajemen Peserta Didik
1).Fungsi Umum
Fungsi Manejemen Peseta didik secara umum adalah sebagai wahana bagi
peserta didik untuk mengembangkan diri semaksimal mungkin baik dari segi
individualitasnya, sosialnya, aspirasinya, kebutuhan, dan potensi lainnya dari
peserta didik.
2).Fungsi Khusus
Secara khusus fungsi manajemen peserta didik adalah sebagai berikut:
5) Fungsi yang berkenaan dengan pengembangan individualitas peserta didik
adalah agar mereka dapat mengembangkan potensi-potensi individualitas tanpa
banyak terhambat. Meliputi kemampuan kecerdasan, kemampuan bakat, dan
kemampuan lainnya.
6) Fungsi yang berkenaan dengan pengembangan fungsi sosial peserta didik adalah
agar peserta didik dapat mengadakan sosialisasi dengan sebayanya, orang tua,
keluarganya, dan lingkungan sosial sekolahnya, serta lingkungan sosial
masyarakat.
7) Fungsi yang berkenaan dengan penyaluran aspirasi dan harapan peserta didik
adalah agar peserta didik tersalur hobi, kesenangan, dan minatnya. Karena hobi
juga merupakan penunjang terhadap pengembangan diri peserta didik secara
keseluruhan.
8) Fungsi yang berkenaan dengan pemenuhan kebutuhan kesejahteraan peserta
didik adalah agar peserta didik sejahtera dalam hidupnya. Kesejahteraan sangat
penting karena dengan demikian ia juga akan turut memikirkan kesejahteraan
sebayanya.
4. Prinsip-prinsip manajemen peserta didik adalah sebagai berikut:
5. Manajemen peserta didik dipandang sebagai bagian dari keseluruhan manajemen
sekolah.
6. Manajemen peserta didik harus mengemban misi pendidikan dan dalam rangka
mendidik para peserta didik. Kegiatan manajemen peserta didik harus diupayakan
untuk mempersatukan peserta didik yang mempunyai aneka ragam latar belakang dan
memiliki banyak perbedaan.
7. Kegiatan manajemen peserta didik harus dipandang sebagai upaya pengaturan
terhadap bimbingan peserta didik.
8. Kegiatan manajemen peserta didik harus mendorong dan memacu kemandirian
peserta didik. Prinsip kemandirian demikian akan bermanfaat bagi peserta didik tidak
hanya ketika di sekolah, melainkan juga ketika sudah terjun ke masyarakat.
DAFTAR PUSTAKA
Imron, Ali, 2011. Manajemen Peserta Didik Berbasis Sekolah. Jakarta: Penerbit.
Bumi Aksara.
Saefullah, 2012. Manajemen Pendidikan Islam. Bandung: Penerbit. Pustaka Setia.
Fathurrahman, Muhammad, Memahami Manajemen Kesiswaan dalam Lembaga
Pendidikan Islam, dalam
http://muhfathurrohman.wordpress.com/2012/10/07/memahami-manajemen-
kesiswaan-dalam-lembaga-pendidikan-islam Diunggah pada 07 Oktober 2012.
Maryati, Lilis, Manajemen Peserta Didik, dalam
http://lilisaryanti.blogspot.co.id/2015/01/v-behaviorurldefaultvmlo.html.
Diunggah pada 2015.

More Related Content

What's hot

Revisi makalah administrasi pend islam
Revisi makalah administrasi pend islamRevisi makalah administrasi pend islam
Revisi makalah administrasi pend islamFeni Prasetiya
 
Makalah Manajemen Pendidikan Islam
Makalah Manajemen Pendidikan IslamMakalah Manajemen Pendidikan Islam
Makalah Manajemen Pendidikan IslamMythaChan
 
Manajemen sumber daya manusia di lingkungan pendidikan Islam
Manajemen sumber daya manusia di lingkungan pendidikan IslamManajemen sumber daya manusia di lingkungan pendidikan Islam
Manajemen sumber daya manusia di lingkungan pendidikan Islamrismariszki
 
Managemen pendidikan islam (ppt)
Managemen pendidikan islam (ppt)Managemen pendidikan islam (ppt)
Managemen pendidikan islam (ppt)Lutfy Nikmah
 
Paradigma manajemen pendidikan islam
Paradigma manajemen pendidikan islamParadigma manajemen pendidikan islam
Paradigma manajemen pendidikan islamEdwarn Abazel
 
Manajemen pendidikan-islam deden-makbuloh-tuti alwiyah
Manajemen pendidikan-islam deden-makbuloh-tuti alwiyahManajemen pendidikan-islam deden-makbuloh-tuti alwiyah
Manajemen pendidikan-islam deden-makbuloh-tuti alwiyahmahmudi moedy
 
Manajemen pendidikan islam gm
Manajemen pendidikan islam gmManajemen pendidikan islam gm
Manajemen pendidikan islam gmEdwarn Abazel
 
Pendekatan dan Tantangan dalam Manajemen Pendidikan Islam
Pendekatan dan Tantangan dalam Manajemen Pendidikan IslamPendekatan dan Tantangan dalam Manajemen Pendidikan Islam
Pendekatan dan Tantangan dalam Manajemen Pendidikan IslamMythaChan
 
Manajemen kurikulum pendidikan islam
Manajemen kurikulum pendidikan islamManajemen kurikulum pendidikan islam
Manajemen kurikulum pendidikan islamUlfy Azizah
 
Asli manajemen pengelolaan pesantren
Asli manajemen pengelolaan pesantren Asli manajemen pengelolaan pesantren
Asli manajemen pengelolaan pesantren Feni Prasetiya
 
Manajemen pendidikan-islam desen-makbuloh-siti faridah
Manajemen pendidikan-islam desen-makbuloh-siti faridahManajemen pendidikan-islam desen-makbuloh-siti faridah
Manajemen pendidikan-islam desen-makbuloh-siti faridahmahmudi moedy
 
Manajemen pendidikan-islam deden-makbuloh-istuti
Manajemen pendidikan-islam deden-makbuloh-istutiManajemen pendidikan-islam deden-makbuloh-istuti
Manajemen pendidikan-islam deden-makbuloh-istutimahmudi moedy
 
Sumber daya manusia pada lembaga pendidikan islam
Sumber daya manusia pada lembaga pendidikan islamSumber daya manusia pada lembaga pendidikan islam
Sumber daya manusia pada lembaga pendidikan islamarfian kurniawan
 
Manajemen pengelolaan pesantren
Manajemen pengelolaan pesantrenManajemen pengelolaan pesantren
Manajemen pengelolaan pesantrenFeni Prasetiya
 
Manajemen kurikulum pada lembaga pendidikan islam
Manajemen kurikulum pada lembaga pendidikan islamManajemen kurikulum pada lembaga pendidikan islam
Manajemen kurikulum pada lembaga pendidikan islamUlfy Azizah
 
Makalah Manajemen Pendidikan Islam pdf
Makalah Manajemen Pendidikan Islam pdfMakalah Manajemen Pendidikan Islam pdf
Makalah Manajemen Pendidikan Islam pdfMythaChan
 
Makalah pengelolaan pendidikan
Makalah pengelolaan pendidikanMakalah pengelolaan pendidikan
Makalah pengelolaan pendidikanRicky Ramadhan
 

What's hot (20)

Revisi makalah administrasi pend islam
Revisi makalah administrasi pend islamRevisi makalah administrasi pend islam
Revisi makalah administrasi pend islam
 
Makalah Manajemen Pendidikan Islam
Makalah Manajemen Pendidikan IslamMakalah Manajemen Pendidikan Islam
Makalah Manajemen Pendidikan Islam
 
manajemen peserta didik
manajemen peserta didikmanajemen peserta didik
manajemen peserta didik
 
Manajemen sumber daya manusia di lingkungan pendidikan Islam
Manajemen sumber daya manusia di lingkungan pendidikan IslamManajemen sumber daya manusia di lingkungan pendidikan Islam
Manajemen sumber daya manusia di lingkungan pendidikan Islam
 
Managemen pendidikan islam (ppt)
Managemen pendidikan islam (ppt)Managemen pendidikan islam (ppt)
Managemen pendidikan islam (ppt)
 
Paradigma manajemen pendidikan islam
Paradigma manajemen pendidikan islamParadigma manajemen pendidikan islam
Paradigma manajemen pendidikan islam
 
Manajemen pendidikan-islam deden-makbuloh-tuti alwiyah
Manajemen pendidikan-islam deden-makbuloh-tuti alwiyahManajemen pendidikan-islam deden-makbuloh-tuti alwiyah
Manajemen pendidikan-islam deden-makbuloh-tuti alwiyah
 
Manajemen pendidikan islam gm
Manajemen pendidikan islam gmManajemen pendidikan islam gm
Manajemen pendidikan islam gm
 
Pendekatan dan Tantangan dalam Manajemen Pendidikan Islam
Pendekatan dan Tantangan dalam Manajemen Pendidikan IslamPendekatan dan Tantangan dalam Manajemen Pendidikan Islam
Pendekatan dan Tantangan dalam Manajemen Pendidikan Islam
 
Manajemen kurikulum pendidikan islam
Manajemen kurikulum pendidikan islamManajemen kurikulum pendidikan islam
Manajemen kurikulum pendidikan islam
 
Asli manajemen pengelolaan pesantren
Asli manajemen pengelolaan pesantren Asli manajemen pengelolaan pesantren
Asli manajemen pengelolaan pesantren
 
Manajemen pendidikan-islam desen-makbuloh-siti faridah
Manajemen pendidikan-islam desen-makbuloh-siti faridahManajemen pendidikan-islam desen-makbuloh-siti faridah
Manajemen pendidikan-islam desen-makbuloh-siti faridah
 
Pengelolaan Peserta Didik
Pengelolaan Peserta DidikPengelolaan Peserta Didik
Pengelolaan Peserta Didik
 
Manajemen pendidikan-islam deden-makbuloh-istuti
Manajemen pendidikan-islam deden-makbuloh-istutiManajemen pendidikan-islam deden-makbuloh-istuti
Manajemen pendidikan-islam deden-makbuloh-istuti
 
Sumber daya manusia pada lembaga pendidikan islam
Sumber daya manusia pada lembaga pendidikan islamSumber daya manusia pada lembaga pendidikan islam
Sumber daya manusia pada lembaga pendidikan islam
 
Manajemen pengelolaan pesantren
Manajemen pengelolaan pesantrenManajemen pengelolaan pesantren
Manajemen pengelolaan pesantren
 
Manajemen kurikulum pada lembaga pendidikan islam
Manajemen kurikulum pada lembaga pendidikan islamManajemen kurikulum pada lembaga pendidikan islam
Manajemen kurikulum pada lembaga pendidikan islam
 
Makalah Manajemen Pendidikan Islam pdf
Makalah Manajemen Pendidikan Islam pdfMakalah Manajemen Pendidikan Islam pdf
Makalah Manajemen Pendidikan Islam pdf
 
Makalah pengelolaan pendidikan
Makalah pengelolaan pendidikanMakalah pengelolaan pendidikan
Makalah pengelolaan pendidikan
 
Feni power point
Feni power pointFeni power point
Feni power point
 

Similar to MANAJEMEN PESERTA DIDIK

Sm,ali pirdaus,hafzi ali,armida,analisis manajemen strategik dalam pengembang...
Sm,ali pirdaus,hafzi ali,armida,analisis manajemen strategik dalam pengembang...Sm,ali pirdaus,hafzi ali,armida,analisis manajemen strategik dalam pengembang...
Sm,ali pirdaus,hafzi ali,armida,analisis manajemen strategik dalam pengembang...UIN STS Jambi
 
Konsep Manajemen Kesiswaan.pdf
Konsep Manajemen Kesiswaan.pdfKonsep Manajemen Kesiswaan.pdf
Konsep Manajemen Kesiswaan.pdfZukét Printing
 
Konsep Manajemen Kesiswaan.docx
Konsep Manajemen Kesiswaan.docxKonsep Manajemen Kesiswaan.docx
Konsep Manajemen Kesiswaan.docxZukét Printing
 
Menajemen Kesiswaan.docx
Menajemen Kesiswaan.docxMenajemen Kesiswaan.docx
Menajemen Kesiswaan.docxZukét Printing
 
Makalah manajemen kurikulum pada lembaga pendidikan islam ifa
Makalah manajemen kurikulum pada lembaga pendidikan islam ifaMakalah manajemen kurikulum pada lembaga pendidikan islam ifa
Makalah manajemen kurikulum pada lembaga pendidikan islam ifaIffa Dewi
 
Administrasi Kesiswaan.pdf
Administrasi Kesiswaan.pdfAdministrasi Kesiswaan.pdf
Administrasi Kesiswaan.pdfZukét Printing
 
Administrasi Kesiswaan.docx
Administrasi Kesiswaan.docxAdministrasi Kesiswaan.docx
Administrasi Kesiswaan.docxZukét Printing
 
Makalah manajemen peserta didik
Makalah manajemen peserta didikMakalah manajemen peserta didik
Makalah manajemen peserta didikArfa Mantoeng
 
Selesai manajemen berbasis sekolah
Selesai manajemen  berbasis  sekolahSelesai manajemen  berbasis  sekolah
Selesai manajemen berbasis sekolahFeni Prasetiya
 
Pendekatan dan tantangan dalam pendidikan islam
Pendekatan dan tantangan dalam pendidikan islamPendekatan dan tantangan dalam pendidikan islam
Pendekatan dan tantangan dalam pendidikan islamNikmatul W
 
Tugas 5 nur a filla 1.a
Tugas 5 nur a filla 1.a Tugas 5 nur a filla 1.a
Tugas 5 nur a filla 1.a Nurafilla
 
Administrasi pendidikan islam alma
Administrasi pendidikan islam almaAdministrasi pendidikan islam alma
Administrasi pendidikan islam almaalma19051998
 
Materi Hari ke-1 Implementasi Kurikulum Merdeka.pdf
Materi Hari ke-1 Implementasi Kurikulum Merdeka.pdfMateri Hari ke-1 Implementasi Kurikulum Merdeka.pdf
Materi Hari ke-1 Implementasi Kurikulum Merdeka.pdfHasanBasri321358
 
Evaluasi pendidikan islam
Evaluasi pendidikan islamEvaluasi pendidikan islam
Evaluasi pendidikan islam33335
 
Evaluasi pendidikan islam
Evaluasi pendidikan islamEvaluasi pendidikan islam
Evaluasi pendidikan islam33335
 
Memahami Peran Guru dan Anak Didik.docx
Memahami Peran Guru dan Anak Didik.docxMemahami Peran Guru dan Anak Didik.docx
Memahami Peran Guru dan Anak Didik.docxZukét Printing
 
Memahami Peran Guru dan Anak Didik .pdf
Memahami Peran Guru dan Anak Didik .pdfMemahami Peran Guru dan Anak Didik .pdf
Memahami Peran Guru dan Anak Didik .pdfZukét Printing
 

Similar to MANAJEMEN PESERTA DIDIK (20)

Sm,ali pirdaus,hafzi ali,armida,analisis manajemen strategik dalam pengembang...
Sm,ali pirdaus,hafzi ali,armida,analisis manajemen strategik dalam pengembang...Sm,ali pirdaus,hafzi ali,armida,analisis manajemen strategik dalam pengembang...
Sm,ali pirdaus,hafzi ali,armida,analisis manajemen strategik dalam pengembang...
 
Konsep Manajemen Kesiswaan.pdf
Konsep Manajemen Kesiswaan.pdfKonsep Manajemen Kesiswaan.pdf
Konsep Manajemen Kesiswaan.pdf
 
Konsep Manajemen Kesiswaan.docx
Konsep Manajemen Kesiswaan.docxKonsep Manajemen Kesiswaan.docx
Konsep Manajemen Kesiswaan.docx
 
Menajemen Kesiswaan.pdf
Menajemen Kesiswaan.pdfMenajemen Kesiswaan.pdf
Menajemen Kesiswaan.pdf
 
Menajemen Kesiswaan.docx
Menajemen Kesiswaan.docxMenajemen Kesiswaan.docx
Menajemen Kesiswaan.docx
 
Makalah manajemen kurikulum pada lembaga pendidikan islam ifa
Makalah manajemen kurikulum pada lembaga pendidikan islam ifaMakalah manajemen kurikulum pada lembaga pendidikan islam ifa
Makalah manajemen kurikulum pada lembaga pendidikan islam ifa
 
Administrasi Kesiswaan.pdf
Administrasi Kesiswaan.pdfAdministrasi Kesiswaan.pdf
Administrasi Kesiswaan.pdf
 
Administrasi Kesiswaan.docx
Administrasi Kesiswaan.docxAdministrasi Kesiswaan.docx
Administrasi Kesiswaan.docx
 
Makalah manajemen peserta didik
Makalah manajemen peserta didikMakalah manajemen peserta didik
Makalah manajemen peserta didik
 
Selesai manajemen berbasis sekolah
Selesai manajemen  berbasis  sekolahSelesai manajemen  berbasis  sekolah
Selesai manajemen berbasis sekolah
 
Pendekatan dan tantangan dalam pendidikan islam
Pendekatan dan tantangan dalam pendidikan islamPendekatan dan tantangan dalam pendidikan islam
Pendekatan dan tantangan dalam pendidikan islam
 
Tugas 5 nur a filla 1.a
Tugas 5 nur a filla 1.a Tugas 5 nur a filla 1.a
Tugas 5 nur a filla 1.a
 
Administrasi pendidikan islam alma
Administrasi pendidikan islam almaAdministrasi pendidikan islam alma
Administrasi pendidikan islam alma
 
Materi Hari ke-1 Implementasi Kurikulum Merdeka.pdf
Materi Hari ke-1 Implementasi Kurikulum Merdeka.pdfMateri Hari ke-1 Implementasi Kurikulum Merdeka.pdf
Materi Hari ke-1 Implementasi Kurikulum Merdeka.pdf
 
Tugas administrasi pendidikan umi bunga
Tugas administrasi pendidikan umi bungaTugas administrasi pendidikan umi bunga
Tugas administrasi pendidikan umi bunga
 
Tugas administrasi pendidikan
Tugas administrasi pendidikanTugas administrasi pendidikan
Tugas administrasi pendidikan
 
Evaluasi pendidikan islam
Evaluasi pendidikan islamEvaluasi pendidikan islam
Evaluasi pendidikan islam
 
Evaluasi pendidikan islam
Evaluasi pendidikan islamEvaluasi pendidikan islam
Evaluasi pendidikan islam
 
Memahami Peran Guru dan Anak Didik.docx
Memahami Peran Guru dan Anak Didik.docxMemahami Peran Guru dan Anak Didik.docx
Memahami Peran Guru dan Anak Didik.docx
 
Memahami Peran Guru dan Anak Didik .pdf
Memahami Peran Guru dan Anak Didik .pdfMemahami Peran Guru dan Anak Didik .pdf
Memahami Peran Guru dan Anak Didik .pdf
 

More from erny masytoh

Manajemen pendidikan islam
Manajemen pendidikan islamManajemen pendidikan islam
Manajemen pendidikan islamerny masytoh
 
Kepemimpinan pendidikan islam ppt
Kepemimpinan pendidikan islam pptKepemimpinan pendidikan islam ppt
Kepemimpinan pendidikan islam ppterny masytoh
 
Kepemimpinan pend islam
Kepemimpinan pend islamKepemimpinan pend islam
Kepemimpinan pend islamerny masytoh
 

More from erny masytoh (6)

Ppt p. afif
Ppt p. afifPpt p. afif
Ppt p. afif
 
Manajemen pendidikan islam
Manajemen pendidikan islamManajemen pendidikan islam
Manajemen pendidikan islam
 
Kepemimpinan pendidikan islam ppt
Kepemimpinan pendidikan islam pptKepemimpinan pendidikan islam ppt
Kepemimpinan pendidikan islam ppt
 
Kepemimpinan pend islam
Kepemimpinan pend islamKepemimpinan pend islam
Kepemimpinan pend islam
 
Supervisi
SupervisiSupervisi
Supervisi
 
Supervisi
SupervisiSupervisi
Supervisi
 

Recently uploaded

Aksi nyata Malaikat Kebaikan [Guru].pptx
Aksi nyata Malaikat Kebaikan [Guru].pptxAksi nyata Malaikat Kebaikan [Guru].pptx
Aksi nyata Malaikat Kebaikan [Guru].pptxsdn3jatiblora
 
Tugas 1 ABK di SD prodi pendidikan guru sekolah dasar.docx
Tugas 1 ABK di SD prodi pendidikan guru sekolah dasar.docxTugas 1 ABK di SD prodi pendidikan guru sekolah dasar.docx
Tugas 1 ABK di SD prodi pendidikan guru sekolah dasar.docxmawan5982
 
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase B
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase BModul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase B
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase BAbdiera
 
Laporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMM
Laporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMMLaporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMM
Laporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMMmulyadia43
 
Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5
Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5
Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5KIKI TRISNA MUKTI
 
Perumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptx
Perumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptxPerumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptx
Perumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptxadimulianta1
 
Lembar Observasi Pembelajaran di Kelas.docx
Lembar Observasi Pembelajaran di  Kelas.docxLembar Observasi Pembelajaran di  Kelas.docx
Lembar Observasi Pembelajaran di Kelas.docxbkandrisaputra
 
REFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdf
REFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdfREFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdf
REFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdfirwanabidin08
 
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPASaku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPASreskosatrio1
 
AKSI NYATA NARKOBA ATAU OBAT TERLARANG..
AKSI NYATA NARKOBA ATAU OBAT TERLARANG..AKSI NYATA NARKOBA ATAU OBAT TERLARANG..
AKSI NYATA NARKOBA ATAU OBAT TERLARANG..ikayogakinasih12
 
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdfKelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdfCloverash1
 
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKAMODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKAAndiCoc
 
Dampak Pendudukan Jepang.pptx indonesia1
Dampak Pendudukan Jepang.pptx indonesia1Dampak Pendudukan Jepang.pptx indonesia1
Dampak Pendudukan Jepang.pptx indonesia1udin100
 
Kelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdf
Kelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdfKelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdf
Kelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdftsaniasalftn18
 
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docx
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docxTugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docx
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docxmawan5982
 
soal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptx
soal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptxsoal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptx
soal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptxazhari524
 
Lembar Catatan Percakapan Pasca observasidocx
Lembar Catatan Percakapan Pasca observasidocxLembar Catatan Percakapan Pasca observasidocx
Lembar Catatan Percakapan Pasca observasidocxbkandrisaputra
 
Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggerak
Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru PenggerakAksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggerak
Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggeraksupriadi611
 
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptArkhaRega1
 
KONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptx
KONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptxKONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptx
KONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptxawaldarmawan3
 

Recently uploaded (20)

Aksi nyata Malaikat Kebaikan [Guru].pptx
Aksi nyata Malaikat Kebaikan [Guru].pptxAksi nyata Malaikat Kebaikan [Guru].pptx
Aksi nyata Malaikat Kebaikan [Guru].pptx
 
Tugas 1 ABK di SD prodi pendidikan guru sekolah dasar.docx
Tugas 1 ABK di SD prodi pendidikan guru sekolah dasar.docxTugas 1 ABK di SD prodi pendidikan guru sekolah dasar.docx
Tugas 1 ABK di SD prodi pendidikan guru sekolah dasar.docx
 
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase B
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase BModul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase B
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase B
 
Laporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMM
Laporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMMLaporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMM
Laporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMM
 
Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5
Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5
Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5
 
Perumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptx
Perumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptxPerumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptx
Perumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptx
 
Lembar Observasi Pembelajaran di Kelas.docx
Lembar Observasi Pembelajaran di  Kelas.docxLembar Observasi Pembelajaran di  Kelas.docx
Lembar Observasi Pembelajaran di Kelas.docx
 
REFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdf
REFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdfREFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdf
REFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdf
 
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPASaku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
 
AKSI NYATA NARKOBA ATAU OBAT TERLARANG..
AKSI NYATA NARKOBA ATAU OBAT TERLARANG..AKSI NYATA NARKOBA ATAU OBAT TERLARANG..
AKSI NYATA NARKOBA ATAU OBAT TERLARANG..
 
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdfKelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
 
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKAMODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
 
Dampak Pendudukan Jepang.pptx indonesia1
Dampak Pendudukan Jepang.pptx indonesia1Dampak Pendudukan Jepang.pptx indonesia1
Dampak Pendudukan Jepang.pptx indonesia1
 
Kelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdf
Kelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdfKelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdf
Kelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdf
 
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docx
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docxTugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docx
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docx
 
soal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptx
soal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptxsoal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptx
soal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptx
 
Lembar Catatan Percakapan Pasca observasidocx
Lembar Catatan Percakapan Pasca observasidocxLembar Catatan Percakapan Pasca observasidocx
Lembar Catatan Percakapan Pasca observasidocx
 
Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggerak
Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru PenggerakAksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggerak
Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggerak
 
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
 
KONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptx
KONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptxKONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptx
KONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptx
 

MANAJEMEN PESERTA DIDIK

  • 1. MANAJEMEN PESERTA DIDIK DI LEMBAGA PENDIDIKAN ISLAM MAKALAH Diajukan Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah “Manajemen Pendidikan Islam” Dosen Pengampu : DR. Afiful Ikhwan, M.Pd.I Oleh : Lia Listiawan (2015470546) PAI – SMT IV PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM KAMPUS UNIT CAMPURDARAT SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM MUHAMMADIYAH (STAIM) TULUNGAGUNG MARET 2017
  • 2. KATA PENGANTAR ‫حيم‬ ‫الر‬ ‫حمن‬ ‫الر‬ ‫هللا‬ ‫بسم‬ Segala puji bagi Allah Tuhan semesta alam yang hanya dengan karunia-Nyalah segala amal shaleh dapat terlaksana. Semoga shalawat dan salam, rahmat dan berkah-Nya tercurah kepada manusia teladan, Nabi Muhammad, keluarga, dan sahabatya serta para tabi’in. Dengan pertolongan Alloh SWT penulis dapat menyelesaikan makalah yang berjudul “Manajemen Peserta Didik di Lembaga Pendidikan Islam” untuk memenuhi tugas mata kuliah Manajemen Pendidikan Islam. Selain itu, makalah ini dapat terselesaikan berkat batuan dan dukungan dari bebagai pihak. Oleh karena itu penulis mengucapkan banyak terimakasih kepada: 1. Bapak Nurul Amin, M.Ag selaku ketua (STAI) Muhammadiyah Tulungagung. 2. Bapak DR. Afiful Ikhwan, M.Pd.I selaku dosen pengampu yang memberikan bimbingan, wawasan, dan pembekalan sehingga dapat terselesaikan makalah ini. 3. Ibu dan Bapak tercinta saya yang selalu membantu dengan do’a dan harta beliau untuk penulisan makalah ini. 4. Teman-teman yang tidak pernah menyerah dalam memotivasi saya agar dapat terselesaikan makalah ini. Dalam pembuatan makalah ini, penulis menyadari masih banyak kesalahan. Untuk itu penulis mohon maaf dan sekaligus mengharap kepada para pembaca untuk memberikan kritik dan saran yang membangun demi kesempurnaan makalah ini. Demikian yang dapat penulis sampaikan. Semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi para pembaca. ‫لمين‬ ‫العا‬ ‫رب‬ ‫هلل‬ ‫والحمد‬ Tulungagung, 07 Maret 2017 Penulis
  • 3. DAFTAR ISI Halaman Judul.................................................................................................... i Kata Pengantar................................................................................................... ii Daftar Isi............................................................................................................. iii BAB I PENDAHULUAN A. Lata Belakang Masalah............................................................... 1 B. Rumusan Masalah....................................................................... 2 C. Tujuan Masalah........................................................................... 2 BAB II PEMBAHASAN MANAJEMEN PESERTA DIDIK DI LEMBAGA PENDIDIKAN ISLAM A. Pengertian Manajemen Peserta Didik........................................ 3 B. Ruang Lingkup Manajemen Peserta Didik................................ 5 C. Tujuan dan Fungsi Manajemen Peserta Didik............................ 9 D. Prinsip-prinsip Manajemen Peserta Didik.................................. 11 BAB III PENUTUP Kesimpulan......................................................................................................... 12 DAFTAR PUSTAKA......................................................................................... 15
  • 4. BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Di lingkungan sekolah, peserta didik merupakan unsur inti kegiatan pendidikan. Karena itu jika tidak ada peserta didik, tentunya tidak akan ada kegiatan pendidikan. Lebih-lebih di era persaingan antar lembaga pendidikan yang begitu ketat seperti sekarang, sekolah harus berjuang secara sungguh-sungguh untuk mendapat peserta didik. Tak sedikit lembaga pendidikan yang mati karena kehabisan peserta didik. Hal ini menggambarkan bahwa dalam kegiatan pendidikan, peserta didik merupakan unsur utama yang harus dimanajemen dan dihargai martabatnya tak jauh berbeda dengan pembeli/konsumen dalam dunia usaha. Manajemen kurikulum, sarana dan prasarana, peserta didik, personalia, dan pembiayaan adalah komponen-komponen pendukung untuk keberhasilan penyelenggaraan lembaga pendidikan (sekolah). Komponen-komponen tersebut merupakan satu kesatuan dalam upaya pencapaian tujuan lembaga pendidikan (sekolah), artinya bahwa satu komponen tidak lebih penting dari komponen lainnya. Satu komponen memberikan dukungan bagi komponen lainnya sehingga memberikan kontribusi yang tinggi terhadap pencapaian tujuan lembaga pendidikan (sekolah) tersebut. Keberadaan peserta didik tidak hanya sekedar memenuhi kebutuhan saja, akan tetapi harus merupakan bagian dari kebermutuan lembaga pendidikan (sekolah). Artinya bahwa dibutuhkan Manajemen peserta didik yang bermutu bagi lembaga pendidikan (sekolah) itu sendiri. Sehingga peserta didik itu dapat tumbuh dan berkembang sesuai dengan potensi fisik, kecerdasan intelektual, sosial, emosional, dan kejiwaan peserta didik (sesuai filosofi tujuan pendidikan, memanusiakan manusia).
  • 5. B. Rumusan Masalah 1. Apa pengertian dari manajemen peserta didik ? 2. Apa saja ruang lingkup dari manajemen peserta didik ? 3. Apa tujuan dan fungsi dari manajemen peserta didik ? 4. Apa saja prinsip-prinsip dari manajemen peserta didik ? C. Tujuan Masalah 1. Untuk mengetahui pengertian dari manajemen peserta didik. 2. Untuk mengetahui ruang lingkup dari manajemen peserta didik. 3. Untuk mengetahui tujuan dan fungsi dari manajemen peserta didik. 4. Untuk mengetahui prinsip-prinsip dari manajemen peserta didik.
  • 6. BAB II PEMBAHASAN A. Pengertian Manajemen Peserta Didik 1. Pengertian Manajemen Manajemen diartikan bermacam-macam sesuai dengan sudut pandang para ahlinya. Secara etimologis, kata manajemen merupakan terjemahan dari kata management (bahasa Inggris). Kata management sendiri berasal dari kata manage atau magiare yang berarti melatih kuda dalam melangkahkan kakinya. Dalam pengertian manajemen, terkandung dua kegiatan, yakni kegiatan pikiran (mind) dan kegiatan tindak laku (action).1Manajemen menurut istilah adalah proses mengkoordinasikan aktivitas-aktivitas kerja sehingga dapat selesai secara efisien dan efektif dengan dan melalui orang lain.2 Dalam Encylopedia of the Social Science dikatakan bahwa manajemen adalah proses pelaksanaan program untuk mencapai tujuan tertentu yang diselenggarakan dan diawasi.3 Sedangkan G.R. Terry mengatakan bahwa manajemen merupakan proses khas yang terdiri atas tindakan-tindakan perencanaan, pengorganisasian, penggerakan, dan pengendalian yang dilakukan untuk menentukan serta mencapai sasaran yang telah ditentukan melalui pemanfaatan sumber daya manusia dan sumber daya lainnya.4 1 Ali Imron, Manajemen Peserta Didik Berbasis Sekolah,(Jakarta: Bumi Aksara, 2011), hlm. 4 2 Saefullah, Manajemen Pendidikan Islam, (Bandung: Pustaka Setia, 2012), hlm. 2 3 Ibid, hlm. 2-3 4 Lilis Maryati, Manajemen Peserta Didik, dalam http://lilisaryanti.blogspot.co.id/2015/01/v- behaviorurldefaultvmlo.html. Diunggah pada 2015
  • 7. 2. Pengertian Peserta Didik Peserta didik, menurut ketentuan umum Undang-Undang RI tentang Sistem Pendidikan Nasional adalah anggota masyarakat yang berusaha mengembangkan dirinya melalui proses pendidikan pada jalur, jenjang, dan jenis pendidikan tertentu. Peserta didik juga mempunyai sebutan-sebutan lain seperti murid, subjek didik, anak didik, pembelajar, dan sebagainya.5 Peserta didik adalah semua orang yang melibatkan diri dalam kegiatan pendidikan atau dilibatkan secara langsung, yaitu semua masyarakat yang mengikuti pembelajaran di lembaga pendidikan formal dan informal. Dengan demikian, anak- anak dalam keluarga tidak termasuk peserta didik karena dalam pendidikan keluarga tidak ada proses pembelajaran yang mengikuti jalur, jejang, dan jenis pendidikan tertentu seperti yang dikemukakan di atas. Pendidikan dalam keluarga yang dilakukan oleh kedua orang tua maupun anggota keuarga lainnya hanya merupakan pelaksanaan tanggung jawab dan kewajiban pendidikan dalam keluarga. Menurut Suharsimi Arikunto, bahwa peserta didik adalah siapa saja yang terdaftar sebagai objek didik di suatu lembaga pendidikan. Jadi, bisa diartikan bahwa peserta didik adalah seseorang yang terdaftar dalam suatu jalur, jenjang, dan jenis lembaga pendidikan tertentu, yang selalu ingin mengembangkan potensi dirinya baik pada aspek akademik maupun non akademik melalui proses pembelajaran yang diselenggarakan.6 Dari beberapa definisi tentang manajemen peserta didik diatas, dapat diambil kesimpulan bahwa manajemen peserta didik adalah pengelolaan segala sesuatu yang berkaitan dengan pesert didik, baik itu proses pembelajaran didalam kelas maupun proses pengembangan potensi peserta didik diluar kelas. Selain itu juga mengatur kegiatan peserta didik, mulai dari peserta didik terdaftar dalam suatu lembaga sekolah sampai ia lulus dari lembaga sekolah tersebut. 5 Ali Imron, Manajemen Peserta Didik Berbasis Sekolah,(Jakarta: Bumi Aksara, 2011), hlm. 5 6 Lilis Maryati, Manajemen Peserta Didik,dalam http://lilisaryanti.blogspot.co.id/2015/01/v- behaviorurldefaultvmlo.html. Diunggah pada 2015
  • 8. B. Ruang Lingkup Manajemen Peserta Didik Secara umum bidang peserta didik/kesiswaan sedikitnya memiliki tiga tugas utama yang harus diperhatikan, yaitu penerimaan murid baru, kegiatan kemajuan belajar, serta bimbingan dan pembinaan disiplin. Berdasarkan tiga tugas utama tersebut ruang lingkup manajemen peserta didik berkaitan erat dengan hal-hal sebagai berikut: 1. Perencanaan Peserta Didik Dalam perencanaan peserta didik ini mencakup sensus sekolah dan penentuan jumlah siswa yang diterima. Sensus sekolah pencatatan anak usia sekolah yang diperkirakan akan masuk sekolah Islam atau calon siswa. 2. Penerimaan Siswa Baru Adapun langkah-langkah penerimaan siswa baru adalah sebagai berikut: a. Membentuk panitia penerimaan murid. b. Menentukan syarat pendaftaran calon. c. Menyediakan formulir pendaftaran. d. Pengumuman pendaftaran calon. e. Menyediakan buku pendaftaran. f. Waktu pendaftaran. g. Penentuan calon yang diterima. 3. Pengelompokkan Peserta Didik Pengelompokan siswa dimaksudkan agar dalam pelaksanaan proses kegiatan belajar mengajar di sekolah Islam dapat berjalan lancar, tertib, dan dapat mencapai tujuan-tujuan yang telah ditetapkan. Ada beberapa jenis pengelompokkan siswa diantaranya: a. Pengelompokkan dalam kelas-kelas. b. Pengelompokkan berdasarkan bidang studi. c. Pengelompokkan berdasarkan spesialisasi.
  • 9. d. Pengelompokkan berdasarkan kemampuan. e. Pengelompokkan berdasarkan minat. 4. Pembinaan Disiplin Siswa Disiplin adalah suatu kegiatan dimana sikap, penampilan, dan tingkah laku peserta didik sesuai dengan tatanan nilai, norma, dan ketentuan-ketentuan yang berlaku di sekolah dan kelas dimana mereka berada. Dalam peningkatan kedisiplinan biasanya terdapat tata tertib suatu sekolah yang harus dipatuhi oleh seorang siswa misalnya: hadir 10 menit sebelum pelajaran dimulai, mengikuti seluruh kegiatan pembelajaran dengan baik, dan mengerjakan semua tugas yang diberikan. 5. Kegiatan Ektrakurikuler Yang dimaksud dengan kegiatan ekstrakurikuler adalah kegiatan yang dilaksanakan di sekolah Islam namun dilaksanakan diluar jam sekolah secara resmi. Artinya diluar jadwal pelajaran yang tercantum. Tujuan dari adanya kegiatan ini adalah memperkaya dan memperluas wawasan siswa dan juga membantu menanamkan nilai-nilai ketrampilan pada diri siswa. Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam pengelolaan kegiatan ekstra kurikuler adalah: a. Peningkatan aspek pengetahuan sikap dan keterampilan. b. Dorongan untuk menyalurkan bakat dan minat siswa. c. Penetapan waktu dan obyek kegiatan yang disesuaikan dengan kondisi lingkungan. d. Jenis-jenis kegiatan ekstra yang disediakan seperti pramuka, PMR, kesenian, olahraga, dan sebagainya. Sedangkan kegiatan Ko Kurikuler dilaksanakan dalam berbagai bentuk, misalnya mempelajari buku-buku pelajaran tertentu, mengerjakan PR, atau mengadakan kegiatan lain diluar sekolah. Pada intinya kedua kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan pribadi siswa.
  • 10. 6. Organisasi Siswa Intra Sekolah OSIS adalah satu-satunya organisasi yang bersifat intra sekolah yang harus ada di sekolah Islam Tsanawiyah maupun Aliyah. OSIS berfungsi sebagai wadah untuk: a. Pembentukan watak dan kepribadian dalam integrasi sekolah. b. Pembinaan aktifitas intra sekolah yang berorientasi pada kegiatan yang bersifat edukatif. c. Pemberian kesempatan seluas-luasnya bagi pengembangan potensi siswa. Kegiatan ini dibina oleh kepala sekolah dan dibantu oleh guru yang mempunyai kompetensi dalam keorganisasian. Adapun ujuan OSIS adalah untuk: a. Mempersiapkan siswa menjadi warga negara yang memiliki jiwa pancasila, berkepribadian luhur, moral, dan mental yang tinggi, berkecakapan serta berpengetahuan yang siap untuk diamalkan. b. Mempersiapakan siswa agar menjadi warga negara yang mengabdi pada Tuhan YME, tanah air, dan bangsanya. c. Menggalang kesatuan dan persatuan yang kokoh di sekolah dalam satu wadah OSIS. d. Menghindarkan siswa dari pengaruh-pengaruh yang tidak sehat. 7. Evaluasi Kegiatan Siswa Dalam evaluasi kegiatan siswa terdapat berbagai langkah yang perlu diperhatikan: a. Penentuan standar, yang dimaksud standar adalah patokan mengenai suatu keberhasilan atau kegagalan dalam suatu kegiatan. b. Mengadakan pengukuran. Pengukuran dilakukan terhadap kegiatan-kegiatan yang telah dilaksanakan. c. Membandingkan hasil pengukuran dengan standar yang telah ditentukan. d. Mengadakan perbaikan. Maka dari itu perlu untuk mengetahui standar agar dapat digunakan sebagai umpan balik sebagai perbaikan dalam pelaksanaan suatu kegiatan, supaya pelaksanaan kegiatan memenuhi target yang telah ditetapkan.
  • 11. 8. Perpindahan Siswa Perpindahan siswa dapat diatur dalam peraturan sekolah yang didasarkan pada kebijakan yang ada pada sekolah. 9. Kenaikan kelas, kelulusan, dan alumni7 Kenaikan kelas dapat diatur dalam peraturan sekolah yang didasarkan pada kebijakan yang ada pada sekolah. Kelulusan adalah pernyataan dari sekolah Islam sebagai suatu lembaga tentang telah diselesaikannya program pendidikan yang harus diikuti oleh siswa. Kelulusan ini ditandai dengan adanya Ijazah atau STTB. Prosesnya biasanya ditandai dengan pelepasan siswa dalam suatu upacara. Sedangkan hubungan dengan alumni, para sekolah Islam tetap menjaga hubungan dengan para alumninya. C. Tujuan dan Fungsi Manajemen Peserta Didik 1. Tujuan Manajemen Peserta Didik a. Tujuan Umum Tujuan umum dari manajemen peserta didik ialah mengatur segala kegiatan-kegiatan peserta didik agar semua kegiatan-kegiatan tersebut dapat menunjang proses belajar mengajar di sekolah. Sehingga proses belajar mengajar di sekolah dapat berjalan lancar, tertib, dan teratur, serta dapat memberikan kontribusi bagi pencapaian tujuan sekolah dan tujuan pendidikan secara keseluruhan. b. Tujuan Khusus Tujuan khusus dari manajemen peserta didik adalah sebagai berikut: a) Meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan psikomotorik peserta didik. b) Menyalurkan dan mengembangkan kemampuan umum (kecerdasan), bakat, dan minat peserta didik. 7 Muhammad Fathurrahman, Memahami Manajemen Kesiswaan dalam Lembaga Pendidikan Islam, dalam http://muhfathurrohman.wordpress.com/2012/10/07/memahami-manajemen-kesiswaan-dalam-lembaga- pendidikan-islam. Diunggah pada 07 Oktober 2012.
  • 12. c) Menyalurkan aspirasi, harapan, dan memenuhi kebutuhan peserta didik d) Dengan terpenuhinya tujuan 1, 2, 3 diatas, diharapkan peserta didik dapat mencapai kebahagiaan dan kesejahteraan hidup yang lebih lanjut, dapat belajar dengan baik, dan tercapai cita-cita mereka. 2. Fungsi Manajemen Peserta Didik a. Fungsi Umum Fungsi Manejemen Peseta didik secara umum adalah sebagai wahana bagi peserta didik untuk mengembangkan diri semaksimal mungkin baik dari segi individualitasnya, sosialnya, aspirasinya, kebutuhan, dan potensi lainnya dari peserta didik. b. Fungsi Khusus Secara khusus fungsi manajemen peserta didik adalah sebagai berikut: 1) Fungsi yang berkenaan dengan pengembangan individualitas peserta didik adalah agar mereka dapat mengembangkan potensi-potensi individualitas tanpa banyak terhambat. Meliputi kemampuan kecerdasan, kemampuan bakat, dan kemampuan lainnya. 2) Fungsi yang berkenaan dengan pengembangan fungsi sosial peserta didik adalah agar peserta didik dapat mengadakan sosialisasi dengan sebayanya, orang tua, keluarganya, dan lingkungan social sekolahnya, serta lingkungan sosial masyarakat. 3) Fungsi yang berkenaan dengan penyaluran aspirasi dan harapan peserta didik adalah agar peserta didik tersalur hobi, kesenangan, dan minatnya. Karena hobi juga merupakan penunjang terhadap pengembangan diri peserta didik secara keseluruhan. 4) Fungsi yang berkenaan dengan pemenuhan kebutuhan kesejahteraan peserta didik adalah agar peserta didik sejahtera dalam hidupnya. Kesejahteraan sangat penting karena dengan demikian ia juga akan turut memikirkan kesejahteraan sebayanya.
  • 13. D. Prinsip-prinsip Manajemen Peserta Didik Manajemen kesiswaan atau manajemen peserta didik berfungsi mengatur berbagai kegiatan dalam bidang kesiswaan agar proses pembelajaran di sekolah berjalan dengan tertib, teratur, dan lancar. Untuk mewujudkan tujuan tersebut terdapat sejumlah prinsip yang harus diperhatikan. Prinsip-prinsip tersebut adalah sebagai berikut: 1. Manajemen peserta didik dipandang sebagai bagian dari keseluruhan manajemen sekolah. 2. Manajemen peserta didik harus mengemban misi pendidikan dan dalam rangka mendidik para peserta didik. Kegiatan manajemen peserta didik harus diupayakan untuk mempersatukan peserta didik yang mempunyai aneka ragam latar belakang dan memiliki banyak perbedaan. 3. Kegiatan manajemen peserta didik harus dipandang sebagai upaya pengaturan terhadap bimbingan peserta didik. 4. Kegiatan manajemen peserta didik harus mendorong dan memacu kemandirian peserta didik. Prinsip kemandirian demikian akan bermanfaat bagi peserta didik tidak hanya ketika di sekolah, melainkan juga ketika sudah terjun ke masyarakat.8 8 Ali Imron, Manajemen Peserta Didik Berbasis Sekolah,(Jakarta: Bumi Aksara, 2011), hlm. 12-14
  • 14. BAB III PENUTUP Kesimpulan 1. Manajemen peserta didik adalah pengelolaan segala sesuatu yang berkaitan dengan pesert didik, baik itu proses pembelajaran didalam kelas maupun proses pengembangan potensi peserta didik diluar kelas. Selain itu juga mengatur kegiatan peserta didik, mulai dari peserta didik terdaftar dalam suatu lembaga sekolah sampai ia lulus dari lembaga sekolah tersebut. 2. Ruang lingkup manajemen peserta didik meliputi: a. Perencanaan peserta didik. b. Penerimaan siswa baru. c. Pengelompokkan peserta didik. d. Pembinaan disiplin siswa. e. Kegiatan ekstrakurikuler. f. Organisasi siswa intra sekolah. g. Evaluasi kegiatan siswa. h. Perpindahan siswa. i. Kenaikan kelas/kelulusan dan alumni. 3. Tujuan dan fungsi manajemen peserta didik meliputi: a. Tujuan Manajemen Peserta Didik 1).Tujuan Umum Tujuan umum dari manajemen peserta didik ialah mengatur segala kegiatan-kegiatan peserta didik agar semua kegiatan-kegiatan tersebut dapat menunjang proses belajar mengajar di sekolah. Sehingga proses belajar mengajar di sekolah dapat berjalan lancar, tertib, dan teratur serta dapat memberikan
  • 15. kontribusi bagi pencapaian tujuan sekolah dan tujuan pendidikan secara keseluruhan. 2).Tujuan Khusus Tujuan khusus dari manajemen peserta didik adalah sebagai berikut: a) Meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan psikomotorik peserta didik. b) Menyalurkan dan mengembangkan kemampuan umum (kecerdasan), bakat, dan minat peserta didik. c) Menyalurkan aspirasi, harapan, dan memenuhi kebutuhan peserta didik d) Dengan terpenuhinya tujuan 1, 2, 3 diatas, diharapkan peserta didik dapat mencapai kebahagiaan dan kesejahteraan hidup yang lebih lanjut, dapat belajar dengan baik, dan tercapai cita-cita mereka. b. Fungsi Manajemen Peserta Didik 1).Fungsi Umum Fungsi Manejemen Peseta didik secara umum adalah sebagai wahana bagi peserta didik untuk mengembangkan diri semaksimal mungkin baik dari segi individualitasnya, sosialnya, aspirasinya, kebutuhan, dan potensi lainnya dari peserta didik. 2).Fungsi Khusus Secara khusus fungsi manajemen peserta didik adalah sebagai berikut: 5) Fungsi yang berkenaan dengan pengembangan individualitas peserta didik adalah agar mereka dapat mengembangkan potensi-potensi individualitas tanpa banyak terhambat. Meliputi kemampuan kecerdasan, kemampuan bakat, dan kemampuan lainnya. 6) Fungsi yang berkenaan dengan pengembangan fungsi sosial peserta didik adalah agar peserta didik dapat mengadakan sosialisasi dengan sebayanya, orang tua, keluarganya, dan lingkungan sosial sekolahnya, serta lingkungan sosial masyarakat. 7) Fungsi yang berkenaan dengan penyaluran aspirasi dan harapan peserta didik adalah agar peserta didik tersalur hobi, kesenangan, dan minatnya. Karena hobi
  • 16. juga merupakan penunjang terhadap pengembangan diri peserta didik secara keseluruhan. 8) Fungsi yang berkenaan dengan pemenuhan kebutuhan kesejahteraan peserta didik adalah agar peserta didik sejahtera dalam hidupnya. Kesejahteraan sangat penting karena dengan demikian ia juga akan turut memikirkan kesejahteraan sebayanya. 4. Prinsip-prinsip manajemen peserta didik adalah sebagai berikut: 5. Manajemen peserta didik dipandang sebagai bagian dari keseluruhan manajemen sekolah. 6. Manajemen peserta didik harus mengemban misi pendidikan dan dalam rangka mendidik para peserta didik. Kegiatan manajemen peserta didik harus diupayakan untuk mempersatukan peserta didik yang mempunyai aneka ragam latar belakang dan memiliki banyak perbedaan. 7. Kegiatan manajemen peserta didik harus dipandang sebagai upaya pengaturan terhadap bimbingan peserta didik. 8. Kegiatan manajemen peserta didik harus mendorong dan memacu kemandirian peserta didik. Prinsip kemandirian demikian akan bermanfaat bagi peserta didik tidak hanya ketika di sekolah, melainkan juga ketika sudah terjun ke masyarakat.
  • 17. DAFTAR PUSTAKA Imron, Ali, 2011. Manajemen Peserta Didik Berbasis Sekolah. Jakarta: Penerbit. Bumi Aksara. Saefullah, 2012. Manajemen Pendidikan Islam. Bandung: Penerbit. Pustaka Setia. Fathurrahman, Muhammad, Memahami Manajemen Kesiswaan dalam Lembaga Pendidikan Islam, dalam http://muhfathurrohman.wordpress.com/2012/10/07/memahami-manajemen- kesiswaan-dalam-lembaga-pendidikan-islam Diunggah pada 07 Oktober 2012. Maryati, Lilis, Manajemen Peserta Didik, dalam http://lilisaryanti.blogspot.co.id/2015/01/v-behaviorurldefaultvmlo.html. Diunggah pada 2015.