SlideShare a Scribd company logo
1 of 55
Download to read offline
ANALISIS KEBUTUHAN INFRASTRUKTUR PERLENGKAPAN JALAN
 PADA JALAN PALEMBANG - BETUNG UNTUK MENINGKATKAN
                 KESELAMATAN PENGGUNA JALAN



                                PROPOSAL TESIS



         Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Memperoleh Gelar Magister Teknik (MT)
                                          Pada
                Program Studi Teknik Sipil BKU Manajemen Infrastruktur
                        Program Pascasarjana Universitas Sriwijaya



                                        Oleh :

                                 Oktariansyah
                               NIM. 20082009001




                    PROGRAM PASCASARJANA
                     UNIVERSITAS SRIWIJAYA
                         FEBRUARI 2010
DAFTAR ISI


Kata Pengantar.......................................................................................................... i
Daftar Isi.................................................................................................................... ii
Daftar Tabel............................................................................................................... iii
Daftar Gambar.......................................................................................................... iv


BAB I PENDAHULUAN......................................................................................... 1
           1.1 Latar Belakang......................................................................................... 1
           1.2 Perumusan Masalah................................................................................. 3
           1.3 Tujuan Penelitian..................................................................................... 3
           1.4 Ruang Lingkup Penelitian........................................................................4
           1.5 Sitematika Penulisan................................................................................4


BAB II KAJIAN PUSTAKA.................................................................................... 6
           2.1 Kecelakaan dan Keselamatan Jalan......................................................... 6
           2.2 Investigasi KNKT.................................................................................. 6
                       II.2.1 Sinopsis Kecelakaan Lalu Lintas............................................. 7
                       II.2.2 Kesimpulan............................................................................. 8
                       II.2.3 Rekomendasi KNKT.............................................................. 9
           2.3 Geometrik Jalan....................................................................................... 10
                       II.3.1 Perencanaan Geometrik Jalan.................................................. 10
                       II.3.2 Jarak Pandang.......................................................................... 13
                       II.3.3 Daerah Bebas Samping di Tikungan........................................15
                       II.3.4 Alinemen Horizontal................................................................ 16
                       II.3.5 Pelebaran di Tikungan..............................................................19
                       II.3.6 Tikungan Gabungan................................................................. 20
                       II.3.7 Alinemen Vertikal.................................................................... 21
           2.4 Perlengkapan Jalan.................................................................................. 25
2.4.1 Tujuan....................................................................................... 25
                      2.4.2 Marka Jalan.............................................................................. 26
                      2.4.3 Marka Membujur...................................................................... 26
                      2.4.4 Marka Melintang...................................................................... 29
                      2.4.5 Rambu-Rambu Lalu Lintas...................................................... 31


BAB III METODOLOGI PENELITIAN.................................................................. 38
           3.1 Tahapan Penelitian............................................................................            38
           3.2 Metodologi Data..................................................................................         38
           3.3 Pengambilan Data.................................................................................. 40
           3.4 Pengolahan Penelitian............................................................................ 40
           3.5 Analisa dan Pembahasan..........................................................................41


Daftar Pustaka............................................................................................................v
Lampiran
DAFTAR TABEL



Tabel 1.1   Data Kecelakaan Lalu Lintas Kab. Banyuasin.................................. 2
Tabel 2.1   Jarak Pandang Henti Minimum......................................................... 14
Tabel 2.2   Panjang Jarak Mendahului.................................................................15
Tabel 2.3   Panjang Jari-Jari Minimum................................................................17
Tabel 2.4   Panjang Lengkung Peralihan (Ls) dan Panjang Pencapaian
            Superelevasi (Le) Untuk Jalan 1 Jalur-2Lajur-2Arah........................18
Tabel 2.5   Jari-Jari Tikungan yang Tidak Memerlukan Lengkung
            Peralihan............................................................................................ 18
Tabel 2.6   Pelebaran Pada Tikungan Lebar Jalur 2x3,00 m
            2 Arah atau 1 Arah.............................................................................19
Tabel 2.7   Kelandaian Maksimum Ijin................................................................22
Tabel 2.8   Panjang Kritis.....................................................................................22
Tabel 2.9   Panjang Lengkung............................................................................. 23
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1         Kecelakaan Lalu Lintas..................................................................... 7
Gambar 2.2         Jarak Pandang Mendahului................................................................ 15
Gambar 2.3         Tikungan Gabungan Searah...............................................................20
Gambar 2.4         Tikungan Gabungan Searah dengan Sisipan Bagian Lurus
                   Minimum Sepanjang 20 Meter.......................................................... 20
Gambar 2.5         Tikungan Gabungan Balik................................................................. 21
Gambar 2.6         Tikungan Gabungan Balik dengan Sisipan Bagian Lurus Minimum
                   Sepanjang 30 Meter........................................................................... 21
Gambar 2.7         Koordinasi yang Ideal antara Alinemen Horizontal dan Alinemen
                   Vertikal yang Berhimpit.................................................................... 25
Gambar 2.8         Koordinasi yang Harus Dihindarkan Dimana Alinemen Vertikal
                   Menghalangi Pandangan Pengemudi Pada Saat Mulai
                   Memasuki Tikungan Pertama............................................................ 25
Gambar 2.9         Marka Membujur Garis Utuh............................................................ 27
Gambar 2.10 Marka Membujur di Persimpangan................................................... 27
Gambar 2.11 Marka di Tikungan.............................................................................28
Gambar 2.12 Marka Membujur Garis Putus-Putus................................................. 28
Gambar 2.13a Marka dan Rambu Batas berhenti Kendaraan................................... 29
Gambar 2.13bMarka Melintang Pada Persimpangan................................................ 30
Gambar 2.14 Rambu Peringatan..............................................................................31
Gambar 2.15 Rambu Larangan................................................................................32
Gambar 2.16 Rambu Perintah................................................................................. 32
Gambar 2.17 Rambu Petunjuk................................................................................ 33
Gambar 2.18 Rambu di Kiri.................................................................................... 34
Gambar 2.19 Rambu di Kanan................................................................................ 35
Gambar 2.20a Tinggi Rambu.................................................................................... 36
Gambar 2.20b Tinggi Rambu.................................................................................... 36
Gambar 2.20c Tinggi Rambu.................................................................................... 37
BAB I
                                     PENDAHULUAN




1.1 Latar Belakang
   Isu keselamatan lalu lintas jalan saat ini sudah merupakan isu global yang sudah
mendapatkan perhatian masyarakat internasional. WHO dalam laporannya pada Hari
Kesehatan Internasional tahun 2004 menyebutkan, sebanyak 1,2 juta orang korban
meninggal dunia setiap tahun dan lebih kurang 50 juta orang mengalami luka berat dan
ringan akibat kecelakaan lalu lintas. Dalam acara Pekan Nasional Keselamatan
Transportasi Jalan yang berlangsung tanggal 23-27 April 2007, menurut Hatta Radjasa,
“Di Indonesia, lebih kurang 11 ribu orang meninggal dunia setiap tahun akibat
kecelakaan lalu lintas”. Sedemikian pentingnya masalah keselamatan pengguna jalan,
sehingga PBB telah memberikan mandat kepada Badan Kesehatan Dunia dengan
didukung penuh Bank Dunia untuk menyelenggarakan Global Road Safety Program
yang diarahkan untuk menggalang suatu upaya kolaborasi yang terkoordinasi di seluruh
dunia untuk menyelesaikan apa yang dinamakan Road Safety Crisis atau krisis
keselamatan pengguna jalan. Tujuan utama dari Global Road Safety Program adalah
pengurangan secara signifikan dari tingkat kematian, kecelakaan transportasi di jalan.




              Tabel 1.1 Data Kecelakaan Lalu Lintas Kab.Banyuasin
                                                   Korban
                             Jumlah
                  Tahun                Meninggal    Luka      Luka
                             Perkara
                                        Dunia       Berat    Ringan

                   2006        147         62        85        108

                   2007        198         93       123        185

                   2008        226         88       193        151

                   2009        212         80       150        171

                Sumber : Polres Banyuasin, 2010
Menurut data kecelakaan lalu lintas yang terjadi pada tahun 2006 hingga tahun 2009
Polres Banyuasin, pada tabel 1.1 menunjukkan bahwa jumlah kecelakaan lalu lintas
cenderung naik. Penyebab kecelakaan lalu lintas pada umumnya dapat dipengaruhi oleh
beberapa faktor, antara lain ; faktor manusia, faktor kendaraan dan faktor lingkungan
jalan. Kecelakaan terhadap faktor manusia lebih disebabkan oleh kelalaian manusia.
Kecelakaan terhadap faktor kendaraan disebabkan oleh kendaraan yang kurang laik
jalan. Sedangkan kecelakaan terhadap faktor lingkungan jalan disebabkan oleh geometri
jalan dan lingkungan. Pada Laporan Akhir Pedoman Teknis Kampanye Program
Keselamatan (Perhubungan Darat, 2008), 93% faktor utama penyebab kecelakaan lalu
lintas adalah manusia. Faktor penyebab kecelakaan karena kendaraan 4% dan karena
lingkungan jalan 3%.


   Faktor utama penyebab kecelakaan ini didukung oleh data hasil Laporan Tahunan
Satuan Lalu Lintas Polres Banyuasin Tahun 2008. Faktor – faktor penyebab terjadinya
kecelakaan antara lain ; (a)kecepatan tinggi, (b)pengemudi kurang waspada,
(c)kendaraan parkir di bahu jalan, (d)menyeberang jalan bukan pada tempatnya,
(e)pengemudi kendaraan ugal-ugalan, (f)kendaraan melanggar larangan berhenti,
(g)banyaknya pengemudi angkutan umum / serep, (h)banyaknya pengemudi yang
belum memiliki surat ijin mengemudi, (i)banyaknya kendaraan yang tidak layak jalan
namun masih dioperasikan, (j)kurangnya lampu penerang jalan, (k)banyaknya jalan
rusak / berlubang. Setidaknya poin (a) sampai (j) menunjukkan penyebab kecelakaan
lebih disebabkan oleh faktor non lingkungan jalan (faktor manusia dan faktor
kendaraan).


   Sebenarnya jika jalan didesain dengan mengikuti standar perencanaan geometrik
jalan yang berlaku serta dilengkapi dengan kelengkapan jalan yang memadai maka
secara umum barulah dapat dikatakan bahwa kecelakaan terjadi lebih disebabkan oleh
faktor manusia dan kendaraan. Untuk itu perlu dilakukan upaya meningkatkan
keselamatan jalan antara lain dengan menganalisis geometri jalan dan lingkungan
berdasarkan kebutuhan infrastruktur perlengkapan jalan.




1.2 Perumusan Masalah
    Permasalahan kecelakaan lalu lintas sering dijumpai pada kehidupan masyarakat
sehingga penting untuk diperhatikan. Pada kenyataannya walaupun kecelakaan lalu
lintas telah sering terjadi dan mendapat perhatian dari berbagai pihak terkait, akan tetapi
penanggulangannya tidak mengalami perubahan yang signifikan. Hal ini dikarenakan
identifikasi penyebab dan penanggulangan masalah yang belum maksimal, seperti
kurangnya perlengkapan jalan yaitu antara lain rambu-rambu lalu lintas dan marka
jalan.
         Infrastruktur perlengkapan jalan apa yang dibutuhkan pada titik rawan
kecelakaan lalulintas untuk meningkatkan keselamatan pengguna jalan?


1.3 Tujuan Penelitian
   Tujuan penelitian ini adalah :
    a. Identifikasi titik rawan kecelakaan lalu lintas.
    b. Analisis geometri jalan pada titik rawan kecelakaan lalu lintas.
    c. Identifikasi dan penempatan infrastruktur perlengkapan jalan yang tepat pada
         titik rawan kecelakaan guna meningkatkan keselamatan pengguna jalan.


1.4 Ruang Lingkup Penelitian
    Ruang lingkup penelitian dibatasi sebagai berikut :
    a. Penelitian dibatasi untuk ruas jalan Palembang-Betung, mulai dari KM 12 Kota
         Palembang hingga KM 75 Kecamatan Betung.
    b. Penelitian didasarkan pada data kecelakaan lalu lintas pada tahun 2008-2009
         yang tercatat pada Polres Banyuasin.
    d. Penelitian tidak membahas kecelakaan akibat perilaku pengguna jalan dan
         kondisi kendaraan.
1.5 Manfaat Penelitian
   Manfaat yang diperoleh dari penelitian ini adalah bagi pengguna jalan, kebutuhan
   perlengkapan jalan untuk meningkatkan keselamatan jalan.




1.6 Sistematika Penulisan
   Pembahasan penulisan dengan sistematika penulisan penelitian sebagai berikut :


   1. BAB I PENDAHULUAN
       Bab ini menguraikan secara ringkas mengenai latar belakang penelitian,
       perumusan masalah, tujuan penelitian, ruang lingkup penelitian, manfaat
       penelitian dan sistematika penulisan penelitian.


   2. BAB II TINJAUAN PUSTAKA
       Bab ini membahas tentang investigasi yang dilakukan KNKT hingga diketahui
       penyebab terjadinya kecelakaan. Perencanaan dalam geometri jalan seperti
       kecepatan rencana, jarak pandang, alinemen horizontal dan alinemen vertikal
       jalan, koordinasi alinemen,     lengkung transisi, pelebaran di tikungan dan
       gabungan tikungan,. Penelitian ini juga membahas tentang perlengkapan jalan
       dan penempatan fasilitas perlengkapan jalan untuk meningkatkan keselamatan
       jalan.


  3.   BAB III METODOLOGI PENELITIAN
       Pada bab ini dibahas mengenai metodologi penelitian yang akan dilakukan,
       metode pengambilan data primer dan sekunder, metode pengolahan data primer
       dan sekunder, metode analisa dan pembahasan, metode tahap-tahapan
       penelitian.
4. BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN
  Bab ini membahas peta wilayah penelitian, data sekunder untuk menentukan
  titik rawan kecelakaan lalu lintas, data-data primer hasil survey analisis
  geometrik jalan dan perlengkapan jalan. Penentuan infrastruktur perlengkapan
  jalan yang tepat untuk meningkatkan keselamatan jalan.


5. BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
  Pada bab ini diperoleh kesimpulan dan saran dari hasil penelitian.
BAB II
                                KAJIAN PUSTAKA




2.1 Kecelakaan dan Keselamatan Jalan
   Kecelakaan lalu lintas adalah peristiwa di jalan yang tidak disangka-sangka dan
tidak disengaja melibatkan kendaraan dengan atau tanpa pemakai jalan lainnya,
mengakibatkan korban manusia atau kerugian harta benda. ( PP No.43 Tahun
1993/BAB XI/Kecelakaan Lalu Lintas/Pasal 93). Kecelakaan lalu lintas timbul apabila
salah satu atau lebih komponen sistem pengoperasian lalu lintas tidak berjalan seperti
yang diharapkan atau terjadi konflik baik diantara pelaku perjalanan maupun diantara
penyebab kecelakaan lalu lintas (manusia, kendaraan dan kondisi lingkungan jalan).
   Menurut pemikiran Haeur (1997) keselamatan jalan wujudnya adalah kecelakaan
dan berbagai akibat yang merugikan. Walaupun demikian “selamat” juga berkaitan
dengan perasaan seseorang sewaktu menggunakan jalan. Akibatnya suatu program
keselamatan jalan yang awalnya bertujuan meningkatkan keselamatan jalan dapat
ditanggapi dengan salah dalam pengertian tentang perasaan “selamat”, konsekuensinya
justru peningkatan kecelakaan. Demikian pula sebaliknya apabila pengguna jalan
merasa cukup baik tingkat keselamatan suatu ruas jalan maka justru bertindak tidak
“selamat”. Pada gilirannya dapat meningkatkan kecelakaan lalu lintas.


2.2 Investigasi KNKT
   Keselamatan merupakan pertimbangan utama untuk mengusulkan rekomendasi
keselamatan sebagai hasil suatu penyelidikan dan penelitian. Laporan KNKT dapat
digunakan untuk meningkatkan dan mengembangkan keselamatan jalan. Berikut hasil
investigasi KNKT, investigasi dan penelitian kecelakaan lalu lintas, angkutan jalan bus
limas masuk jurang di Jembatan Cikundul, Puncak, Cianjur, Jawa Barat pada tanggal 7
Juli 2007.
Gambar 2.1 Kecelakaan Lalu Lintas

2.2.1 Sinopsis Kecelakaan Lalu Lintas
   Pada hari Sabtu tanggal 7 Juli 2007, pukul 07.30 WIB bus PO limas mengangkut
rombongan sebanyak 54 orang dari SMP Islam Ar-Ridho menuju Taman Cibodas.
Rombongan terdiri dari siswa dan staf pengajar SMP Islam Ar-Ridho. ± pukul 10.20
WIB saat tiba di jalan turunan Ciloto menjelang pertigaan Kota Bunga, Cimacan
± 100 meter sebelum jembatan Cikundul, bus tersebut oleng. Bus menabrak beberapa
kendaraan yang meluncur dari arah berlawanan. Kendaraan tersebut antara lain sepeda
motor, Mitsubishi colt 100 pick up dan Toyota kijang. Setelah menabrak beberapa
kendaraan tersebut, bus kembali ke jalur sebelah kiri dan menabrak Daihatsu Ferosa
serta Toyota Kijang yang berada di depannya. Kemudian bus kembali ke jalur sebelah
kanan menabrak tembok dan pagar jembatan lalu jatuh ke dalam jurang dengan
kedalaman ± 15 meter.
   Dalam kecelakaan ini 14 orang meninggal dunia di lokasi kejadian, 1 (satu) orang
meninggal dunia dalam perjalanan menuju rumah sakit, 1 (satu) orang meninggal setelah
mendapat perawatan. Kecelakaan ini juga mengakibatkan 28 (dua puluh delapan) orang
mengalami luka berat dan 14 (empat belas) orang luka ringan. Semua korban adalah
penumpang, pengemudi dan kernet yang berada di bus limas serta pengemudi motor juga
penumpang Daihatsu Ferosa.
KNKT mengetahui bahwa faktor-faktor kemungkinan penyebab kecelakaan
tersebut adalah akibat :
 (1) pengemudi yang tidak bisa mengemudikan kendaraannya dengan baik
 (2) kondisi jalan yang tidak ada median permanen sehingga menimbulkan keinginan
     pengemudi untuk mengemudikan kendaraannya dengan cepat.
Sebagai hasil dari investigasi dan penelitian oleh KNKT, disampaikan beberapa
rekomendasi kepada Departemen Perhubungan c.q. Direktorat Jenderal Perhubungan
Darat, Dinas Perhubungan Cianjur, Dinas Pekerjaan Umum dan Polwil Bogor.


2.2.2 Kesimpulan KNKT
   Kesimpulan dari hasil investigasi tim di lokasi kejadian kecelakaan antara minibus
KUPJ, truk fuso dan bus ALS dapat di simpulkan sebagai berikut:


A. Aspek Sarana
Dari investigasi dan penelitian yang dilakukan diperoleh kemungkinan penyebab utama
dari aspek sarana adalah kendaraan/bus tersebut tidak diuji dengan baik dan tidak
dirawat dengan semestinya, dengan dengan keterangan sebagai berikut:
1. Kurang telitinya pemeriksaan kendaraan bermotor pada pengujian berkala
   kendaraan bermotor, banyak bagian – bagian kendaraan yang ditemukan
   menunjukkan kondisi yang lemah, tidak terpasang dengan semestinya, tidak
   menggunakan suku cadang yang tidak wajar;
2. Pemeliharaan dan perawatan kendaraan dilakukan dengan tidak semestinya,
   diantaranya:
         - Ikatan per ke frame yang dilas.
         - Cover rem tidak terpasang.
         - Stabilizer diganjal dengan bahan yang tidak wajar.
         - Kabel Spedometer yang tidak dipasang / lepas.
         - Beberapa baut stabilizer yang tidak terpasang.
B. Aspek Prasarana
   Dari investigasi dan penelitian yang dilakukan diperoleh kemungkinan penyebab
utama dari aspek prasarana adalah dengan kondisi geometrik jalan yang ada di
lokasi, fasilitas perlengkapan jalan sangat kurang serta tidak adanya alat bantu untuk
mengendalikan kecepatan, dengan keterangan sebagai berikut:
1. Geometrik jalan yang menurun panjang dan menikung pada lokasi sekitar
   kecelakaan memberikan kecenderungan pengemudi untuk memacu kecepatan dan
   tidak menyadari adanya kendaraan lain karena adanya tikungan.
2. Fasilitas perlengkapan jalan (rambu, marka, petunjuk, peringatan, APILL)
   kurang memadai baik secara jumlah, penempatan dan persyaratan. Adanya marka
   garis tengah putus-putus yang memberi peluang kendaraan untuk menyalib
   menjelang lokasi kejadian sangat berbahaya.
3. Tidak ada pembatasan kecepatan secara hukum, dan perlengkapan jalan yang
   membantu pengendalian kecepatan.


2.2.3 Rekomendasi KNKT
A. Aspek Sumber Daya Manusia
     1. Agar masing-masing operator angkutan dapat secara berkala melakukan
        peningkatan ketrampilan dan kemampuan pengemudi tentang tata cara
        mengemudi yang baik dan benar serta penyesuaian sistem kendaraan dengan
        karakteristik jalan dan lingkungan;
     2. Perlunya penugasan pengemudi yang berpengalaman dan memiliki
        keterampilan untuk menempuh rute/tujuan yang akan di capai;
B. Aspek Sarana
     1. Agar unit yang bertanggung jawab pada penentuan kelulusan uji berkala
        dapat meningkatkan ketelitian dan keakuratan serta ketegasan dalam
        pemeriksaan dan penentuan kelulusan teknis laik jalan kendaraan bermotor.
     2. Agar masing-masing operator dapat melakukan peningkatan dan pengawasan
        dalam pemeliharaan dan perawatan kendaraan bermotor serta penggunaan suku
        cadang yang memenuhi persyaratan.
C. Aspek Prasarana
       1. Khusus marka jalan garis tengah yang putus-putus menjelang tempat kejadian
          lecelakaan agar diubah menjadi marka garis tengah utuh.
       2. Agar instansi yang bertanggung jawab dalam hal penyediaan fasilitas
          perlengkapan jalan dapat melakukan penambahan fasilitas perlengkapan jalan
          berupa paku jalan (Roas strud).
       3. Pembatasan kecepatan maksimal dengan menempatkan rambu batas kecepatan
          maksimal.
       4. Pemasangan pita penggaduh pada beberapa lokasi yang dianggap rawan
          kecelakaan
       5. Pemasangan/pengadaan jalur penyelamat pada beberapa lokasi turunan panjang
          (Escape Ramp)
       6. Rambu dan papan peringatan yang memenuhi persyaratan
       7. Perlu kajian/peninjauan tentang desain geometrik jalan pada lokasi kecelakaan


2.3 Geometrik Jalan
2.3.1 Perencanaan Geometrik Jalan
   Dalam perencanaan geometrik jalan yang menjadi pertimbangan adalah keselamatan
dan keamanan pengemudi dengan mempertimbangkan segi ekonomis. Di sepanjang
jalan harus diusahakan kriteria yang sama seperti waktu reaksi dan kecepatan rencana.
Kriteria perencanaan geometrik sebagai berikut :
   -     memberikan tingkat keamanan yang memadai
   -     memberikan tingkat kenyamanan
   -     biaya konstruksi dan pemeliharaan yang ekonomis
   -     biaya perjalanan dan geometrik yang didesain harus minimum


Faktor-Faktor yang mempengaruhi dalam perencanaan geometrik jalan :
   1. Volume Lalu Lintas
            Jumlah lajur dan lebar tiap lajur harus ditetapkan berdasarkan data volume
         lalu lintas yang akan lewat.
2. Kapasitas Jalan
       Kapasitas jalan juga ditentukan untuk menentukan jumlah lajur lebar tiap
   lajur serta batasan tingkat kenyamanan minimum yang harus tersedia.


3. Kecepatan Rencana
       Kecepatan maksimal yang kontinu disepanjang ruas jalan yang masih
   memberikan keamanan dan kenyamanan bagi pengemudi.
   Kecepatan rencana dipakai dalam perhitungan :
       -   Jari-jari minimum (Rmin)
       -   Superelevasi maksimum (emax)
       -   Lengkung vertikal baik cembung maupun cekung
       -   Panjang laindai maksimum


4. Tingkat Keamanan
       Angka keamanan perencanaan geometrik dapat diubah menjadi lebih aman
   jika waktu reaksi yang dipakai lebih dari 2,5 detik dan menjadi kurang aman <
   2,5 detik.


5. Karakteristik Kendaraan
   Karakteristik kendaraan mempengaruhi geometrik antara lain :
   - dimensi kendaraan
       Jarak pandang henti dan jarak pandang menyusul dipengaruhi lebar
   kendaraan (lebar lajur), panjang kendaraan (lebar tikungan), tinggi kendaraan,
   tinggi lampu.
   - Power weight ratio
       Power weight ratio mempengaruhi kinerja kendaraan mendaki sehingga
   menentukan panjang landai kritis.
   - Rem
       Sistem pengereman sangat berpengaruh pada jarak pandang henti.
6. Kebebasan Pandangan
       Perbedaan ukuran dan transparansi kaca depan, belakang dan samping serta
   ketinggian tempat duduk mempengaruhi pandangan pengemudi.
7. Jarak Pandang
       Jarak pandang terbagi dua jenis :
   - jarak pandang henti
        jarak   yang     dibutuhkan   jika   pengguna   jalan   memutuskan   untuk
    menghentikan kendaraan
   - jarak pandang menyusul
       jarak yang dibutuhkan jika pengguna jalan memutuskan untuk melakukan
    penyusulan.


   Di sepanjang jalan diisyaratkan geometrisnya aman. Setiap saat kendaaan harus
   dapat berhenti jika ada halangan. Oleh karena itu, jarak pandang henti harus
   memenuhi di sepanjang jalan.
   Jarak pandang henti (Jph) adalah jarak pengemudi ke obyek yang mengganggu
   perjalanan (obyeknya diam) yang berada di lintasannya dan pengemudi
   memutuskan untuk berhenti sebelum obyek tersebut.
   d1 = v . t
   d2 = v2
       2gf
   Jph = d1 + d2
   v = kecepatan (m/detik)
   t = waktu reaksi (= 2,5 detik)
   f = koefisien gesek
   g = gravitasi (= 9,81 m/detik2)


   Unsur dari d2 selain kecepatan ada juga kekuatan gesek dan gravitasi berlaku
   pada medan datar, jika jalan mendaki rumus dikoreksi menjadi (persamaan 1) :
d2 =            v2
                  2g(f+G)
       G = kemiringan (%)


2.3.2 Jarak Pandang
  Jarak Pandang adalah suatu jarak yang diperlukan oleh seorang pengemudi pada saat
mengemudi sedemikian sehingga jika pengemudi melihat suatu halangan yang
membahayakan, pengemudi dapat melakukan sesuatu untuk menghindari bahaya
tersebut dengan aman. Dibedakan dua Jarak Pandang, yaitu Jarak Pandang Henti (Jh)
dan Jarak Pandang Mendahului
1. Jarak Pandang Henti (Jh)
  a. Jh adalah jarak minimum yang diperlukan oleh setiap pengemudi untuk menghentikan
    kendaraannya dengan aman begitu melihat adanya halangan di depan. Setiap titik
    di sepanjang jalan harus memenuhi Jh.
  b. Jh diukur berdasarkan asumsi bahwa tinggi mata pengemudi adalah 105 cm dan
    tinggi halangan 15 cm diukur dari permukaan jalan.
  c. Jh terdiri atas 2 elemen jarak, yaitu:
    - jarak tanggap        (J ht)   adalah jarak yang ditempuh oleh kendaraan sejak
      pengemudi melihat suatu halangan yang menyebabkan ia harus berhenti
      sampai saat pengemudi menginjak rem; dan
    - jarak pengereman (J h,) adalah jarak yang dibutuhkan untuk menghentikan
      kendaraan s ejak pengemudi menginjak rem sampai Tabel 2.1 berisi Jh
      minimum yang dihitung berdasarkan persamaan (1) dengan pembulatan-
      pembulatan untuk berbagai VR. kendaraan berhenti.
  d. Jh, minimum dalam meter dapat dilihat dari tabel 2.1 berikut :


                     Tabel 2.1.Jarak Pandang Henti (Jh) Minimum.

              VR, km/jam                120   100   80    60   50     40   30   20

         Jh minimum (m)                 250   175   120   75   55     40   27   16
2. Jarak Pandang Mendahului

  a. Jd adalah jarak yang memungkinkan suatu kendaraan mendahului kendaraan lain
     di depannya dengan aman sampai kendaraan tersebut kembali ke lajur semula
     (lihat Gambar 2.2).

  b. Jd diukur berdasarkan asumsi bahwa tinggi mata pengemudi adalah 105 cm dan
     tinggi halangan adalah 105 cm.




                      Gambar 2.2 Jarak Pandang Mendahului

  c. Jd yang sesuai dengan VR ditetapkan dari Tabel 2.2



                     Tabel 2.2 .Panjang Jarak Pandang Mendahului


       VR (km/jam)          120    100     80    60       50    40    30   20

          Jd(m)             800    670    550    350      250   200   15   100
2.3.3 Daerah Bebas Samping di Tikungan
   a. Daerah bebas samping di tikungan adalah ruang untuk menjamin
       kebebasan pandang di tikungan sehingga Jh dipenuhi.
   b. Daerah bebas samping dimaksudkan untuk memberikan kemudahan pandangan
       di tikungan dengan membebaskan obyek-obyek penghalang sejauh E (m),
       diukur dari garis tengah lajur dalam sampai obyek penghalang pandangan
       sehingga persyaratan Jh dipenuhi.


2.3.4 Alinemen Horizontal
   a. Alinemen horisontal terdiri atas bagian lurus dan bagian lengkung (disebut
       juga tikungan).
   b. Perencanaan geometri pada bagian lengkung dimaksudkan untuk
       mengimbangi gaya sentrifugal yang diterima oleh kendaraan yang berjalan pada
       kecepatan VR.
   c. Untuk keselamatan pemakai jalan, jarak pandang dan daerah bebas samping
       jalan harus diperhitungkan.
Alinemen horizontal pada bagian lengkung/ tikungan :

   a. Bentuk bagian lengkung dapat berupa:

   -   Spiral-Circle-Spiral (SCS);

   -   full Circle (fC); dan

   -   Spiral-Spiral (SS).

   b. Superelevasi
   -   Superelevasi adalah suatu kemiringan melintang di tikungan yang berfungsi
       mengimbangi gaya sentrifugal yang diterima kendaraan pada saat berjalan
       melalui tikungan pada kecepatan VR.
   -   Nilai super elevasi maksimum
   -   Jari-Jari Tikungan
Jari -jari tikungan minimum (Rmin) dapat dilihat pada tabel 2.3 dengan rumus
persamaan (2) :


                             `
       Rmin = Jari jari tikungan minimum (m),
       V R = Kecepatan Rencana (km/j),
       e max = Superelevasi maximum (%),
       F = Koefisien gesek, untuk perkerasan aspal f=0,14 - 0,24

       Tabel 2. 3. dipakai untuk menetapkan Rmin.


                   Tabel 2.3.Panjang Jari-jari Minimum (dibulatkan).

      VR (km/jam)         120     100      80       60     50     40      30    20

   Jari jari Minimum,     600     370     210       110    80     50      30    15
        Rmin (m)




    c. Lengkung peralihan
         Lengkung peralihan adalah lengkung yang disisipkan di antara bagian lurus
       jalan dan bagian lengkung jalan berjari jari tetap R, berfungsi
       mengantisipasi perubahan alinemen jalan dari bentuk lurus (R tak
       terhingga) sampai bagian lengkung jalan berjari jari tetap R sehingga gaya
       sentrifugal yang bekerja pada kendaraan saat berjalan di tikungan berubah
       secara berangsur-angsur, baik ketika kendaraan mendekati tikungan maupun
       meninggalkan tikungan. Bentuk lengkung peralihan dapat berupa parabola atau
       spiral (clothoid). Dalam tata cara ini digunakan bentuk spiral. Panjang lengkung
       peralihan (L) ditetapkan atas pertimbangan bahwa:
      - lama waktu perjalanan di lengkung peralihan perlu dibatasi untuk
         menghindarkan kesan perubahan alinemen yang mendadak, ditetapkan 3
detik (pada kecepatan VR);
    - gaya sentrifugal yang bekerja pada kendaraan dapat diantisipasi berangsur
       angsur pada lengkung peralihan dengan aman; dan
    - tingkat perubahan kelandaian melintang jalan (re) dari bentuk
       kelandaian normal ke kelandaian superelevasi penuh tidak boleh melampaui
       re-max yang ditetapkan sebagai berikut:
              untuk VR <70km/jam r e - m aks =0,035 m/m/detik,
              untuk VR >80km/jam, r e - m aks = 0,025 m/m/detik
     - Panjang lengkung peralihan ditetapkan dengan menggunakan tabel 2.4
       berikut ini.
Tabel 2.4.Panjang Lengkung Peralihan (Ls) dan panjang pencapaian superelevasi
                      (Le) untuk jalan ljalur-2lajur-2arah.



                                             Superelevasi,e (%)
                      2             4              6               8              10
     VR
  (km/.Jam)
                Ls        Le   Ls       Le    Ls       Le     Ls       Le    Ls        Le
      20
      30
      40        10        20   15       25    15        25   25         30   35         40
      50        15        25   20       30    20        30   30         40   40         50
      60        15        30   20       35    25        40   35         50   50         60
      70        20        35   25       40    30        45   40         55   60         70
      80        30        55   40       60    45        70   65         90   90        120
      90        30        60   40       70    50        80   70        100   10        130
     100        35        65   45       80    55        90   80        110    0        145
     110        40        75   50       85    60       100   90        120   11          -
     120        40        80   55       90    70       110   95        135    0          -
                                                                              -
                                                                              -

     - Lengkung R lebih besar, jari-jari di tikungan yang tidak memerlukan
     lengkung        peralihan pada tabel 2.5 berikut ini.
Tabel 2.5 Jari-jari tikungan yang tidak memerlukan lengkungan peralihan

   VR (Km/Jam)        120       100       80      60      50     40        30          20

        Rmin (m)     2500      1500      900      500    350     25        13          60



2.3.5 Pelebaran Pada Tikungan
Pelebaran pada tikungan dimaksudkan untuk mempertahankan konsistensi
geometrik jalan agar kondisi operasional lalu lintas di tikungan sama dengan di
bagian lurus. Pelebaranjalan di tikungan mempertimbangkan:
  (1)     Kesulitan pengemudi untuk menempatkan kendaraan tetap pada lajurnya.
  (2) Penambahan lebar (ruang) lajur yang dipakai saat kendaraan melakukan gerakan
         melingkar. Dalam segala hal pelebaran di tikungan harus memenuhi gerak
         perputaran kendaraan rencana sedemikian sehingga proyeksi kendaraan tetap
         pada lajumya.
  (3)     Pelebaran di tikungan ditentukan oleh radius belok kendaraan rencana
  (4)     Pelebaran yang lebih kecil dari 0.6 meter dapat diabaikan.
  (5)     Untukjalan 1 jalur 3 lajur, nilai-nilai dalam Tabel 2.6 harus dikalikan 1,5.
  (6)     Untukjalan 1 jalur 4 lajur, nilai-nilai dalam Tabel 2.6 harus dikalikan 2
  Tabel 2.6 Pelebaran diTikungan Lebar jalur 2x3.00m, 2 arah atau 1 arah.
        R                             Kecepatan Rencana, Vd (Km/Jam)
        (m)          50         60          70          80      90        100      110
    1500             0.3        0.4         0.4         0.4     0.4       0.5         0.6
    1000             0.4        0.4         0.4         0.5     0.5       0.5         0.6
     750             0.6        0.6         0.7         0.7     0.7       0.8         0.8
     500             0.8        0.9         0.9         1.0     1.0       1.1         0.1
     400             0.9        0.9         1.0         1.0     1.1       1.1
     300             0.9        1.0         1.0         1.1
     250             1.0        1.1         1.1         1.2
     200             1.2        1.3         1.3         1.4
     150             1.3        1.4
     140             1.3        1.4
     130             1.3        1.4
     120             1.3        1.4
     110             1.3
     100             1.4
      90             1.4
      80             1.6
      70             1.7
2.3.6 Tikungan Gabungan

Ada dua macam tikungan gabungan, sebagai berikut:
   a. tikungan gabungan searah, yaitu gabungan dua atau lebih tikungan dengan
       arah putaran yang sama tetapi dengan jari jari yang berbeda ; tikungan
       gabungan balik arah, yaitu gabungan dua tikungan dengan arah putaran yang
       berbeda (Lihat Gambar 2.3)
   b. Setiap tikungan gabungan balik arah harus dilengkapi dengan bagian lurus di
       antara kedua tikungan tersebut sepanjang paling tidak 30 m (Lihat Gambar 2.5)
Penggunaan tikungan gabungan tergantung perbandingan R1 dan R2
   a. R1/R2 > 2/3, tikungan gabungan searah harus dihindarkan
   b. R1/R2 < 2/3, tikungan gabungan harus dilengkapi bagian lurus atau clothoide
       sepanjang paling sedikit 20 meter (Lihat Gambar 2.4)
Setiap tikungan gabungan balik arah harus dilengkapi dengan bagian lurus antara kedua
tikungan tersebut sepanjang paling tidak 30 meter (Lihat Gambar 2.6)




 Gambar 2.3 Tikungan Gabungan                Gambar 2.4 Tikungan Gabungan
 Searah                                      Searah dengan Sisipan Bagian Lurus
                                             Minimum Sepanjang 20 meter
> 30




II. 7 ALINEMEN VERTIKAL
  Gambar 2.5 Tikungan Gabungan                   Gambar 2.6 Tikungan Gabungan
  Balik
II.7.1 Umum                                      Balik dengan Sisipan Bagian Lurus
                                                 Minimum Sepanjang 30 meter

2.3.7 Alinemen Vertikal
1)   Alinemen vertikal terdiri atas bagian landai vertikal dan bagian lengkung
     vertikal.
2)   Ditinjau dari titik awal perencanaan, bagian landai vertikal dapat berupa landai
     positif (tanjakan), atau landai negatif (turunan), atau landai nol (datar)
3)      Bagian lengkung vertikal dapat berupa lengkung cekung atau lengkung
cembung.


A. Landai Maksimum

1)   Kelandaian maksimum dimaksudkan untuk memungkinkan kendaraan
     bergerak terus tanpa kehilangan kecepatan yang berarti.
2)   Kelandaian maksimum didasarkan pada kecepatan truk yang bermuatan penuh yang
     mampu bergerak dengan penurunan kecepatan tidak lebih dari separuh kecepatan
     semula tanpa harus menggunakan gigi rendah.
3)   Kelandaian maksimum untuk berbagai VR ditetapkan dapat dilihat dalam Tabel
     II.7,
                              Tabel 2. 7 Kelandaian Maksimum Ijin

             VR (km/Jam)               120      110    100      80        60   50    40        <40


                                        3        3      4       5         8    9     10        10
     Kelandaian Maksimal (%)



4) Panjang kritis yaitu panjang landai maksimum yang harus disediakan agar
     kendaraan dapat mempertahankan kecepatannya sedemikian sehingga penurunan
     kecepatan tidak lebih dari separuh VR. Lama perjalanan tersebut ditetapkan tidak
     lebih dari satu menit.
5)   Panjang kritis dapat ditetapkan dari Tabel 2.8

                                    Tabel 2.8 Panjang Kritis (m)

                                                       Kelandaian
 Kecepatan pada awal
                                                             (%)
     tanjakan km/jam
                               4         5       6          7         8         9         10

             80               630       460     360      270         230       230    200

             60               320       210     160      120         110       90         80



B. Lengkung Vertikal

1) Lengkung vertikal harus disediakan pada setiap lokasi yang mengalami perubahan
     kelandaian dengan tujuan
     a. mengurangi goncangan akibat perubahan kelandaian; dan
     b. menyediakan jarak pandang henti.
2) Lengkung vertikal dalam tata cara ini ditetapkan berbentuk parabola sederhana,
     (a) jika jarak pandang henti lebih kecil dari panjang lengkung vertikal cembung,
         panjangnya ditetapkan dengan rumus:
(b) jika jarak pandang henti lebih besar dari panjang lengkung vertikal cekung,
          panjangnya ditetapkan dengan rumus:

                                 Tabel 2.9 Panjang Lengkung

     Kecepatan Rencana              Perbedaan Kelandaian        Panjang Lengkung
                (km/jam)               Memanjang (%)                  (m)

                  < 40                         1                     20-30

                 40 -60                      0,6                     40 -80
                  > 60                       0,4                    80- 150



C. Lajur Pendakian

     1) Lajur pendakian dimaksudkan untuk menampung truk-truk yang bermuatan
           berat atau kendaraan lain yang berjalan lebih lambat dari kendaraan
           kendaraan lain pada umumnya, agar kendaraan kendaraan lain dapat
           mendahului kendaraan lambat tersebut tanpa harus berpindah lajur atau
           menggunakan lajur arah berlawanan.
     2) Lajur pendakian harus disediakan pada ruas jalan yang mempunyai
           kelandaian yang besar, menerus, dan volume lalu lintasnya relatif padat.
    3)      Penempatan lajur pendakian harus dilakukan dengan ketentuan sebagai
    berikut:
           a)     disediakan pada jalan arteri atau kolektor,
           b)     apabila panjang kritis terlampaui, jalan memiliki VLHR > 15.000
                  SMP/hari, dan persentase truk > 15 %.
     4) Lebar lajur pendakian sama dengan lebar lajur rencana.
     5)     Lajur pendakian dimulai 30 meter dari awal perubahan kelandaian dengan
            serongan sepanjang 45 meter dan berakhir 50 meter sesudah puncak
            kelandaian dengan serongan sepanjang 45 meter.
     6) Jarak minimum antara 2 lajur pendakian adalah 1,5 km.
D. Koordinasi Alinemen

1) Alinemen vertikal, alinemen horizontal, dan potongan melintang jalan
     adalah elemen elemen jalan sebagai keluaran perencanaan harus dikoordinasikan
     sedemikian sehingga menghasilkan suatu bentuk jalan yang baik dalam arti
     memudahkan pengemudi mengemudikan kendaraannya dengan aman dan
     nyaman. Bentuk kesatuan ketiga elemen jalan tersebut diharapkan dapat
     memberikan kesan atau petunjuk kepada pengemudi akan bentuk jalan
     yang akan dilalui di depannya sehingga pengemudi dapat melakukan
     antisipasi lebih awal.
2)   Koordinasi alinemen vertikal dan alinemen horizontal harus memenuhi
     ketentuan sebagai berikut:
     (a) alinemen horizontal sebaiknya berimpit dengan alinemen vertikal, dan
          secara ideal alinemen horizontal lebih panjang sedikit melingkupi
          alinemen vertikal;
     (b) tikungan yang tajam pada bagian bawah lengkung vertikal cekung atau
          pada bagian atas lengkung vertikal cembung harus dihindarkan;
     (c) lengkung vertikal cekung pada kelandaian jalan yang lurus dan panjang
          harus dihindarkan;
     (d) dua atau lebih lengkung vertikal dalam satu lengkung horizontal
          harus dihindarkan; dan
     (e) tikungan yang tajam di antara 2 bagian jalan yang lurus dan panjang
          harus dihindarkan.
Sebagai ilustrasi, Gambar 2.7 s.d. Gambar 2.8 menampilkan contoh-contoh
    koordinasi alinemen yang ideal dan koordinasi yang harus dihindarkan.




 Gambar 2.7 Koordinasi yang ideal antara alinemen horizontal dan alinemen vertikal
 yang berhimpit




 Gambar 2.8 Koordinasi yang harus dihindarkan, dimana alinemen vertikal
 menghalangi pandangan pengemudi pada saat mulai memasuki tikungan pertama




2.4 Perlengkapan Jalan

2.4.1 Tujuan

   Tujuan dari pemasangan fasilitas perlengkapan jalan adalah untuk meningkatkan
keselamatan pengguna jalan dan menyediakan pergerakan yang teratur terhadap
pengguna jalan. Perlengkapan jalan memberi informasi kepada pengguna jalan tentang
peraturan dan petunjuk yang diperlukan untuk mencapai arus lalu lintas yang selamat,
seragam dan beroperasi dengan efisien. Fasilitas perlengkapan jalan antara lain :
-    marka jalan
    -    rambu-rambu lalu lintas
    -    alat pemberi isyarat lalu lintas
    -    fasilitas peendukung jalan


2.4.2 Marka Jalan
    Marka jalan adalah suatu tanda yang berada di permukaan jalan atau di atas
permukaan jalan yang meliputi peralatan atau tanda yang membentuk garis membujur,
garis melintang, garis serong serta lambang lainnya yang berfungsi untuk mengarahkan
arus lalu lintas dan membatasi daerah kepentingan lalu lintas.
   Pemasangan marka pada jalan mempunyai fungsi penting dalam menyediakan
petunjuk dan informasi terhadap pengguna jalan. Pada beberapa kasus, marka digunakan
sebagai tambahan alat kontrol lalu lintas yang lain seperti rambu-rambu, alat pemberi
sinyal lalu lintas dan marka-marka yang lain. Marka pada jalan secara tersendiri
digunakan secara efektif dalam menyampaikan peraturan, petunjuk, atau peringatan
yang tidak dapat disampaikan oleh alat kontrol lalu lintas yang lain. Marka jalan terdiri
dari dua macam yaitu marka membujur dan marka melintang.


A. Marka Membujur
  Marka membujur merupakan tanda yang sejajar sumbu jalan. Marka membujur terdiri
dari :
1. Marka membujur garis utuh
   Marka membujur berupa garis utuh berfungsi sebagai larangan bagi kendaraan
melintasi garis tersebut. Marka membujur berupa satu garis utuh juga dipergunakan
untuk menandakan tepi jalur lalu lintas. (Gambar 2.9)
Gambar 2.9 Marka Membujur Garis Utuh


Marka membujur berupa garis utuh harus digunakan pada lokasi:
a. Menjelang persimpangan sebagai pengganti garis putus-putus pemisah arah lajur.
Garis utuh harus didahului dengan garis putus-putus sebagai peringatan.
(Gambar 2.10)




                      Gambar 2.10 Marka Membujur Persimpangan

b. Pada jalan yang jarak pandangnya terbatas seperti di tikungan atau lereng bukit atau
pada bagian jalan yang sempit, marka garis utuh berfungsi untuk melarang kendaraan yang
akan melewati kendaraan lain pada lokasi tersebut (Gambar 2.11)
Gambar 2.11 Marka di Tikungan
2. Marka membujur garis putus-putus
Marka membujur berupa garis putus-putus berfungsi untuk :
a.   mengarahkan lalu lintas
b.   memperingatkan akan ada marka membujur berupa garis utuh di depan dan
     pembatas jalur pada jalan 2 ( dua) arah,




                  Gambar II.12 Marka Membujur Garis Putus-Putus

3. Marka Membujur Garis Ganda

     Marka membujur berupa garis ganda yang terdiri dari garis utuh dan garis putus-putus
memiliki arti:

      a. lalu lintas yang berada pada sisi garis putus-putus dapat melintasi garis ganda
          tersebut;
b. lalu lintas yang berada pada sisi garis utuh dilarang melintasi garis ganda tersebut.



B. Marka Melintang


Marka melintang merupakan tanda yang tegak lurus sumbu jalan. Marka




           Gambar 2.13a Marka dan Rambu Batas Berhenti Kendaraan


melintang terdiri dari :
1. Marka melintang garis utuh

a. Marka melintang berupa garis utuh menyatakan batas berhenti kendaraan yang
diwajibkan oleh alat pemberi isyarat lalu lintas atau rambu larangan sebagaimana pada
Gambar 2.13
Gambar 2.13b
    Marka Melintang pada
    Persimpangan dengan
    APILL




b. Marka melintang ditempatkan bersama dengan rambu larangan wajib berhenti sesaat,
  dan/atau alat pemberi isyarat lalu lintas pada tempat yang memungkinkan pengemudi
  dapat melihat dengan jelas lalu lintas yang datang dari cabang persimpangan lain.
  Marka Melintang berupa garis berhenti juga dapat dilengkapi dengan garis membujur
  atau tulisan “STOP” pada permukaan jalan.


c. Marka melintang ditempatkan bersama dengan rambu larangan wajib berhenti sesaat,
  dan/atau alat pemberi isyarat lalu lintas pada tempat yang memungkinkan pengemudi
  dapat melihat dengan jelas lalu lintas yang datang dari cabang persimpangan lain.
  Marka Melintang berupa garis berhenti juga dapat dilengkapi dengan garis membujur
  atau tulisan “STOP” pada permukaan jalan
II.4.3 Rambu-Rambu Lalu Lintas

   Rambu adalah alat yang utama dalam mengatur, memberi peringatan, pelarangan,
perintah, petunjuk dan mengarahkan lalu lintas. Selain daripada itu rambu dibuat untuk
keteraturan.


Rambu yang efektif harus memenuhi hal-hal berikut:
  1.   memenuhi kebutuhan.

  2.   menarik perhatian dan mendapat respek pengguna jalan.
  3.   memberikan pesan yang sederhana dan mudah dimengerti.
  4.   menyediakan waktu cukup kepada pengguna jalan dalam memberikan respon.


Macam-macam jenis rambu, contohnya :
A. Rambu Peringatan

Rambu peringatan digunakan untuk memberi peringatan kemungkinan ada bahaya atau
tempat berbahaya di depan pengguna jalan. Warna dasar rambu peringatan berwarna
kuning dengan lambang atau tulisan berwarna hitam (Gambar 2.14).




                      Gambar 2.14 Rambu Peringatan

B. Rambu Larangan

   Rambu larangan digunakan untuk menyatakan perbuatan yang dilarang
pemakai jalan.Warna dasar rambu larangan berwarna putih dan lambang atau tulisan
bewarna hitam atau merah.
Gambar 2.15 Rambu Larangan

C. Rambu Perintah

Rambu perintah gunakan untuk menyatakan perbuatan yang dilarang pemakai
jalan. Warna dasar rambu perintah berwarna biru dan lambang atau tulisan
berwarna putih serta merah untuk garis serong sebagai batas akhir perintah.




                      Gambar 2.16 Rambu Perintah



D. Rambu Petunjuk

   Rambu petunjuk yang menyatakan tempat fasilitas umum, batas wilayah suatu
daerah, situasi jalan, dan rambu berupa kata-kata serta tempat khusus dinyatakan
dengan warna dasar biru.
Gambar 2.17 Rambu Petunjuk


Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, pertimbangan-pertimbangan yang harus
diperhatikan dalam perencanaan dan pemasangan rambu adalah:
  1.   Keseragaman bentuk dan ukuran rambu
       Keseragaman dalam alat kontrol lalu lintas memudahkan tugas pengemudi
       untuk mengenal, memahami dan memberikan respon. Konsistensi dalam penerapan
       bentuk dan ukuran rambu akan menghasilkan konsistensi persepsi dan respon
       pengemudi.
  2. Desain rambu
       Warna, bentuk, ukuran, dan tingkat retrorefleksi yang memenuhi standar akan
       menarik perhatian pengguna jalan, mudah dipahami dan memberikan waktu yang
       cukup bagi pengemudi dalam memberikan respon.


  3. Lokasi rambu
       Lokasi rambu berhubungan dengan pengemudi sehingga pengemudi yang berjalan
       dengan kecepatan normal dapat memiliki waktu yang cukup dalam memberikan
       respon.
4. Operasi rambu
     Rambu yang benar pada lokasi yang tepat harus memenuhi kebutuhan lalu lintas
    dan diperlukan pelayanan yang konsisten dengan memasang rambu yang sesuai
    kebutuhan.


  5. Pemeliharaan rambu
    Pemeliharaan rambu diperlukan agar rambu tetap berfungsi baik


Jarak Penempatan Rambu dibagi dua berdasarkan letaknya :
1. Rambu di sebelah kiri (Gambar 2.18)

       a.   Rambu ditempatkan di sebelah kiri menurut arah lalu lintas, di luar jarak
            tertentu dan tepi paling luar bahu jalan atau jalur lalu lintas kendaraan dan
            tidak merintangi lalu lintas kendaraan atau pejalan kaki.

       b.   Jarak penempatan antara rambu yang terdekat dengan bagian tepi paling luar
            bahu jalan atau jalur lalu lintas kendaraan minimal 0,60 meter.

       c.   Penempatan rambu harus mudah dilihat dengan jelas oleh pemakai jalan.




                               Gambar 2.18 Rambu di Kiri


2. Rambu di sebelah kanan (Gambar II.19)


a. Dalam keadaan tertentu dengan mempertimbangkan lokasi dan kondisi lalu lintas
rambu dapat ditempatkan disebelah kanan atau di atas daerah manfaat jalan
b. Penempatan rambu di sebelah kanan jalan atau daerah manfaat jalan harus
mempertimbangkan faktor-faktor antara lain geografis, geometris jalan, kondisi lalu lintas,
jarak pandang dan kecepatan rencana.


c. Rambu yang dipasang pada pemisah jalan (median) ditempatkan denganjarak 0,30
mdari bagian paling luar bagian jalan.




                              Gambar 2.19 Rambu di Kanan


B. Tinggi rambu
a. Ketinggian penempatan rambu pada sisi jalan minimum 1,75 meter dan maksimum
  2,65 meter diukur dari permukaan jalan sampai dengan sisi daun rambu bagian
  bawah, atau papan tambahan bagian bawah apabila rambu dilengkapi dengan papan
  tambahan.




                              Gambar 2.20a Tinggi Rambu
b. Ketinggian penempatan rambu di lokasi fasilitas pejalan kaki minimum 2,00
   meter dan maksimum 2,65 meter diukur dari permukaan fasilitas pejalan kaki
   sampai dengan sisi daun rambu bagian bawah atau papan tambahan bagian
   bawah, apabila rambu dilengkapi dengan papan tambahan. (Gambar II.20b)




                          Gambar 2.20b Tinggi Rambu.


 c. Khusus untuk rambu peringatan pada Gambar 2.20c ditempatkan dengan
   ketinggian 1,20 meter diukur dari permukaan jalan sampai dengan sisi rambu
   bagian bawah.




                                                       1,20 m



                            Gambar 2.20c Tinggi Rambu
BAB III
                           METODOLOGI PENELITIAN


3.1 Tahapan Penelitian
  Tahapan penelitian diawali dengan mengetahui permasalahan dan tujuan hingga
diperoleh kesimpulan dan saran mengenai kebutuhan perlengkapan jalan.

                           PERMASALAHAN DAN TUJUAN




                                    KAJIAN PUSTAKA
        -   Pedoman Penanganan Lokasi Rawan Kecelakaan Lalu Lintas
            (Depkimpraswil, 2004)
        -   Tata Cara Perencanaan Geometrik Jalan Antar Kota (Dep.PU BM, 1997)
        -   Pedoman Marka Jalan (Dep.Kimpraswil, 2004), Panduan Penempatan
            Fasilitas Perlengkapan Jalan (Dep.Hub), Tata Cara Pemasangan Rambu dan
            Marka Jalan (Dep. PU BM, 1991), MUTCD (FHA, 2007)



                                  PENGUMPULAN DATA

       DATA PRIMER                                                DATA SEKUNDER
 - Survey Geometri Jalan                                       Data Kecelakaan Polres
 - Survey Perlengkapan Jalan                                   Banyuasin Tahun 2008-2009


                               PENGOLAHAN DATA
                               - Analisis Kecelakaan
                               - Analisis Geometri Jalan
                               - Analisis Perlengkapan Jalan


                            ANALISA DAN PEMBAHASAN
                         Kebutuhan Infrastruktur Perlengkapan Jalan



                                   Kesimpulan dan Saran


                                 Gambar 3.1 Tahapan Penelitian
3.2 Metode Penelitian


    Penelitian ini akan dilakukan pada jalan Palembang - Betung yang merupakan
wilayah Kabupaten Banyuasin. Penelitian ini termasuk dalam penelitian deskriptif dan
analitik. Didalam penelitian ini akan dilakukan observasi dan survey analitis kondisi
geometri jalan pada titik yang paling rawan terjadinya kecelakaan lalu lintas. Observasi
dilakukan pada daerah yang paling sering terjadi kecelakaan untuk mengetahui kondisi
geometri jalan dan perlengkapan jalan yang tersedia. Metode survey juga dilakukan
dengan menggunakan alat ukur untuk memperoleh data-data kondisi geometri jalan dan
perlengkapan jalan yang tersedia.


3.3 Pengambilan Data

   Pengambilan data merupakan suatu cara atau proses yang sistimatis dalam
pencatatan, dan penyajian fakta untuk mencapai tujuan tertentu. Pengambilan data
dilakukan antara lain berupa data sekunder dan data primer :



A. DATA SEKUNDER

    Data sekunder diperoleh adalah data-data kecelakaan lalu lintas yang tercatat pada
Polres Banyuasin tahun 2008 hingga tahun 2009. Data kecelakaan berupa data hasil
rekapitulasi data kecelakaan lalu lintas Polres Banyuasin. Data-data sekunder tersebut
antara lain :

    -   Lokasi kecelakaan : jalan, kecamatan, kelurahan

    -   Tanggal dan waktu kejadian

    -   Kondisi geometri jalan : vertikal dan horizontal

    -   Korban kecelakaan : meninggal dunia, luka berat dan luka ringan

    -   Kendaraan yang terlibat

    -   Karakteristik Pengemudi : umur dan Surat Ijin Mengemudi (SIM)

    -   Tipe kecelakaan
B. DATA PRIMER

   Data primer diperoleh dengan melakukan survey deskriptif dan analitis geometri jalan.
Data yang diambil adalah data geometri jalan dan data perlengkapan jalan. Sebagai data
pendukung dilakukan survey untuk memperoleh data kecepatan dan data volume lalu lintas.



1. Data geometri jalan

      Data geometri jalan diperoleh dengan melakukan observasi atau survey kondisi
  geometri jalan dan lingkungan jalan dan dilakukan pengukuran dengan menggunakan
  alat, tergantung kondisi titik rawan kecelakaan. Kondisi geometri jalan antara lain :

          a. Alinemen vertikal dan horizontal

          b. Lebar lajur pendakian

          c. Penyempitan di jembatan

          d. Pelebaran di tikungan

          e. Penghalang pandangan/kebebasan pandangan

          g. Tikungan gabungan

          h. Koordinasi alinemen



  Kondisi lingkungan jalan yaitu jalan dan fasilitas sosial / umum yang tersedia antara
  lain:

          a. bangunan sekolah

          b. mesjid

          c. pasar kaget

          d. jalan lokal

          e. jembatan
f. stasiun pompa bensin dan lain-lain

2. Data perlengkapan jalan

  Metode pengambilan data perlengkapan jalan yaitu dengan survey perlengkapan jalan
yang tersedia yaitu jumlah dan jenis, penempatan, keseragaman bentuk ukuran dan
konsistensi perlengkapan jalan.



3. Data volume lalu lintas
   Untuk mendapatkan data volume lalu lintas akan dilakukan survey lalu lintas
yang dilakukan 2 hari selama 3 x 2 jam. Survey ini dilakukan dengan memilih
hari dan jam yang dianggap paling padat lalulintas, hari dan jam yang paling sering
terjadi kecelakaan lalu lintas dan hari biasa untuk kondisi lalu lintas normal.



4. Data Kecepatan

   Untuk mendapatkan data kecepatan akan dilakukan survey kecepatan dengan
menggunakan kendaraan. Data kecepatan kendaraan dilakukan pada hari dan jam yang
paling sering terjadi kecelakaan. Pengambilan data kecelakaan disesuaikan jumlahnya
yang dapat mewakili kecepatan lalu lintas kendaraan.


3.4 Pengolahan Data

   Pengolahan data sekunder titik rawan kecelakaan dilakukan dengan teknik
pemeringkatan lokasi yang paling sering terjadinya kecelakaan yaitu data kecelakaan
yang terjadi selama tahun 2008 – 2009 Polres Banyuasin. Setelah diperoleh titik rawan
kecelakaan, dilakukan observasi dan survey kondisi geometri jalan dan perlengkapan
jalan yang tersedia. Observasi dilakukan untuk mengetahui kondisi geometri jalan
(kondisi jalan dan lingkungan) dan perlengkapan jalan yang tersedia (rambu-rambu,
marka jalan, alat pemberi isyarat lalulintas, alat pengendali dan pengaman pemakai jalan
dan fasilitas pendukung jalan). Pengolahan data primer geometri jalan dilakukan sesuai
dengan standar perencanaan geometri jalan (Dep.PU Binamarga, 1997).
3.5 Analisa dan Pembahasan

   Analisa dan pembahasan kebutuhan infrastruktur perlengkapan jalan dilakukan pada
titik rawan kecelakaan berdasarkan data eksisting perlengkapan jalan dan kekurangan
perlengkapan. Analisa dilakukan dengan mengukur kondisi geometri jalan (kondisi jalan
dan lingkungan) serta perlengkapan jalan yang tersedia (konsistensinya dan kebutuhan
infrastruktur perlengkapan jalan).
DAFTAR PUSTAKA



AASHTO (2001), A Policy on Geometric Design of Highways and Streets,
  Washington,D.C.

Badan Standardisasi Nasional (2004), Geometri Jalan Perkotaan.

Departemen Kimpraswil (2004), Pedoman Marka Jalan

Departemen Perhubungan (2008), Panduan Penempatan Fasilitas Perlengkapan Jalan

Departemen Pekerjaan Umum Binamarga (1991), Tata Cara Pemasangan Rambu dan
   Marka Jalan

Direktorat Jenderal Bina Marga-Departemen Pekerjaan Umum RI (1997), Tata Cara
   Perencanaan Geometrik Jalan Antar Kota, Jakarta.

Dirjen Perhubungan Darat (2008) Pedoman Teknis Kampanye Program Keselamatan.

Federal Highway Administration (2007), Manual Uniform On Traffic Control Devices,
   US Department and Transportation.

KNKT (2007), Ringkasan Hasil Investigasi Keselamatan Transportasi Lalu Lintas
  Angkutan Jalan, Departemen Perhubungan, Jakarta

Panitia Teknik Standardisasi Bidang Prasarana Tansportasi (2004), Pedoman Konstruksi
   Bangunan; Penanganan Lokasi Rawan Kecelakaan Lalu Lintas, Departemen
   Permukiman dan Prasarana Wilayah.

Pemerintah Republik Indonesia (1980), Undang- Undang Nomor 13 Tahun 1980 tentang
   Jalan, Jakarta.

Pemerintah Republik Indonesia (1993), Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 1993
   tentang Prasarana dan Lalulintas Jalan, Jakarta.

Umar Husein (2004), Metode Penelitian Untuk Skripsi dan Tesis Bisnis, PT. Raja
  Grafindo Persada, Jakarta.
LAMPIRAN
Rambu Peringatan
Rambu Larangan
Rambu Perintah
Rambu Petunjuk
Rambu Tambahan

More Related Content

What's hot

05 r3 -_kapasitas_simpang_2
05 r3 -_kapasitas_simpang_205 r3 -_kapasitas_simpang_2
05 r3 -_kapasitas_simpang_2a_agung_kartika
 
Analisis spasial
Analisis spasialAnalisis spasial
Analisis spasial11-1-20-1
 
Sistem Jaringan Jalan
Sistem Jaringan JalanSistem Jaringan Jalan
Sistem Jaringan Jalanindra aprian
 
laporan Rancangan perkerasan jalan Raya I
laporan Rancangan perkerasan jalan Raya Ilaporan Rancangan perkerasan jalan Raya I
laporan Rancangan perkerasan jalan Raya Imas_weri
 
TUGAS BESAR GEOMETRIK JALAN RAYA
TUGAS BESAR GEOMETRIK JALAN RAYATUGAS BESAR GEOMETRIK JALAN RAYA
TUGAS BESAR GEOMETRIK JALAN RAYAAristo Amir
 
Planning theory in Toll Road Provision in Indonesia
Planning theory in Toll Road Provision in IndonesiaPlanning theory in Toll Road Provision in Indonesia
Planning theory in Toll Road Provision in Indonesiabramantiyo marjuki
 
Panduan penempatan fasilitas perlengkapan jalan
Panduan penempatan fasilitas perlengkapan jalanPanduan penempatan fasilitas perlengkapan jalan
Panduan penempatan fasilitas perlengkapan jalanImam Basuki
 
panduan penentuan klasifikasi fungsi jalan di wilayah perkotaan
 panduan penentuan klasifikasi fungsi jalan di wilayah perkotaan panduan penentuan klasifikasi fungsi jalan di wilayah perkotaan
panduan penentuan klasifikasi fungsi jalan di wilayah perkotaanDa' Chai
 
Bangunan atas gelagar induk beton bertulang
Bangunan atas gelagar induk beton bertulangBangunan atas gelagar induk beton bertulang
Bangunan atas gelagar induk beton bertulangAgus Gunawan
 
02 r1 -__kapasitas_jalan_perkotaan
02 r1 -__kapasitas_jalan_perkotaan02 r1 -__kapasitas_jalan_perkotaan
02 r1 -__kapasitas_jalan_perkotaana_agung_kartika
 
Rsni t 14-2004- geometrik jalan perkotaan (2)
Rsni t 14-2004- geometrik jalan perkotaan (2)Rsni t 14-2004- geometrik jalan perkotaan (2)
Rsni t 14-2004- geometrik jalan perkotaan (2)Harsanty Seran
 
Dasar-dasar teknik dan manajemen drainase
Dasar-dasar teknik dan manajemen drainaseDasar-dasar teknik dan manajemen drainase
Dasar-dasar teknik dan manajemen drainaseinfosanitasi
 
Rekayasa lalu lintas dan persimpangan jalan
Rekayasa lalu lintas dan persimpangan jalanRekayasa lalu lintas dan persimpangan jalan
Rekayasa lalu lintas dan persimpangan jalanAli Asnan
 
SNI 03 - 1729 - 2002 TATA CARA PERENCANAAN STRUKTUR BAJA UNTUK BANGUNAN GEDUNG
SNI 03 - 1729 - 2002 TATA CARA PERENCANAAN STRUKTUR BAJA UNTUK BANGUNAN GEDUNGSNI 03 - 1729 - 2002 TATA CARA PERENCANAAN STRUKTUR BAJA UNTUK BANGUNAN GEDUNG
SNI 03 - 1729 - 2002 TATA CARA PERENCANAAN STRUKTUR BAJA UNTUK BANGUNAN GEDUNGMira Pemayun
 
MODUL TKP M5KB3 - GAMBAR BANGUNAN AIR
MODUL TKP M5KB3 - GAMBAR BANGUNAN AIRMODUL TKP M5KB3 - GAMBAR BANGUNAN AIR
MODUL TKP M5KB3 - GAMBAR BANGUNAN AIRPPGHybrid1
 
Tutor civil 3d
Tutor civil 3dTutor civil 3d
Tutor civil 3dWSKT
 
PERANCANGAN GEOMETRIK JALAN
PERANCANGAN GEOMETRIK JALANPERANCANGAN GEOMETRIK JALAN
PERANCANGAN GEOMETRIK JALANEkaRahayu18
 
Materi Kuliah Rekayasa Lalu Lintas
Materi Kuliah Rekayasa Lalu LintasMateri Kuliah Rekayasa Lalu Lintas
Materi Kuliah Rekayasa Lalu Lintasmia ermawati
 
(MKJI) manual kapasitas jalan indonesia
(MKJI) manual kapasitas jalan indonesia(MKJI) manual kapasitas jalan indonesia
(MKJI) manual kapasitas jalan indonesiaMira Pemayun
 

What's hot (20)

05 r3 -_kapasitas_simpang_2
05 r3 -_kapasitas_simpang_205 r3 -_kapasitas_simpang_2
05 r3 -_kapasitas_simpang_2
 
Analisis spasial
Analisis spasialAnalisis spasial
Analisis spasial
 
Sistem Jaringan Jalan
Sistem Jaringan JalanSistem Jaringan Jalan
Sistem Jaringan Jalan
 
laporan Rancangan perkerasan jalan Raya I
laporan Rancangan perkerasan jalan Raya Ilaporan Rancangan perkerasan jalan Raya I
laporan Rancangan perkerasan jalan Raya I
 
TUGAS BESAR GEOMETRIK JALAN RAYA
TUGAS BESAR GEOMETRIK JALAN RAYATUGAS BESAR GEOMETRIK JALAN RAYA
TUGAS BESAR GEOMETRIK JALAN RAYA
 
Perancangan Geometrik Jalan
Perancangan Geometrik JalanPerancangan Geometrik Jalan
Perancangan Geometrik Jalan
 
Planning theory in Toll Road Provision in Indonesia
Planning theory in Toll Road Provision in IndonesiaPlanning theory in Toll Road Provision in Indonesia
Planning theory in Toll Road Provision in Indonesia
 
Panduan penempatan fasilitas perlengkapan jalan
Panduan penempatan fasilitas perlengkapan jalanPanduan penempatan fasilitas perlengkapan jalan
Panduan penempatan fasilitas perlengkapan jalan
 
panduan penentuan klasifikasi fungsi jalan di wilayah perkotaan
 panduan penentuan klasifikasi fungsi jalan di wilayah perkotaan panduan penentuan klasifikasi fungsi jalan di wilayah perkotaan
panduan penentuan klasifikasi fungsi jalan di wilayah perkotaan
 
Bangunan atas gelagar induk beton bertulang
Bangunan atas gelagar induk beton bertulangBangunan atas gelagar induk beton bertulang
Bangunan atas gelagar induk beton bertulang
 
02 r1 -__kapasitas_jalan_perkotaan
02 r1 -__kapasitas_jalan_perkotaan02 r1 -__kapasitas_jalan_perkotaan
02 r1 -__kapasitas_jalan_perkotaan
 
Rsni t 14-2004- geometrik jalan perkotaan (2)
Rsni t 14-2004- geometrik jalan perkotaan (2)Rsni t 14-2004- geometrik jalan perkotaan (2)
Rsni t 14-2004- geometrik jalan perkotaan (2)
 
Dasar-dasar teknik dan manajemen drainase
Dasar-dasar teknik dan manajemen drainaseDasar-dasar teknik dan manajemen drainase
Dasar-dasar teknik dan manajemen drainase
 
Rekayasa lalu lintas dan persimpangan jalan
Rekayasa lalu lintas dan persimpangan jalanRekayasa lalu lintas dan persimpangan jalan
Rekayasa lalu lintas dan persimpangan jalan
 
SNI 03 - 1729 - 2002 TATA CARA PERENCANAAN STRUKTUR BAJA UNTUK BANGUNAN GEDUNG
SNI 03 - 1729 - 2002 TATA CARA PERENCANAAN STRUKTUR BAJA UNTUK BANGUNAN GEDUNGSNI 03 - 1729 - 2002 TATA CARA PERENCANAAN STRUKTUR BAJA UNTUK BANGUNAN GEDUNG
SNI 03 - 1729 - 2002 TATA CARA PERENCANAAN STRUKTUR BAJA UNTUK BANGUNAN GEDUNG
 
MODUL TKP M5KB3 - GAMBAR BANGUNAN AIR
MODUL TKP M5KB3 - GAMBAR BANGUNAN AIRMODUL TKP M5KB3 - GAMBAR BANGUNAN AIR
MODUL TKP M5KB3 - GAMBAR BANGUNAN AIR
 
Tutor civil 3d
Tutor civil 3dTutor civil 3d
Tutor civil 3d
 
PERANCANGAN GEOMETRIK JALAN
PERANCANGAN GEOMETRIK JALANPERANCANGAN GEOMETRIK JALAN
PERANCANGAN GEOMETRIK JALAN
 
Materi Kuliah Rekayasa Lalu Lintas
Materi Kuliah Rekayasa Lalu LintasMateri Kuliah Rekayasa Lalu Lintas
Materi Kuliah Rekayasa Lalu Lintas
 
(MKJI) manual kapasitas jalan indonesia
(MKJI) manual kapasitas jalan indonesia(MKJI) manual kapasitas jalan indonesia
(MKJI) manual kapasitas jalan indonesia
 

Similar to Tesis Kebutuhan Perlengkapan Jalan

Modul Matematika Peluang
Modul Matematika PeluangModul Matematika Peluang
Modul Matematika Peluangunesa
 
61607365 pompa-hidram
61607365 pompa-hidram61607365 pompa-hidram
61607365 pompa-hidramRandu Mulia
 
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sulbar - UNM
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sulbar - UNMLaporan Akhir EKPD 2010 - Sulbar - UNM
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sulbar - UNMEKPD
 
2002 12 sni 03-2847-2002 (beton)
2002 12 sni 03-2847-2002 (beton)2002 12 sni 03-2847-2002 (beton)
2002 12 sni 03-2847-2002 (beton)franst
 
2002 12 sni 03-2847-2002 (beton) 2
2002 12 sni 03-2847-2002 (beton) 22002 12 sni 03-2847-2002 (beton) 2
2002 12 sni 03-2847-2002 (beton) 2Fuad CR
 
Modul 2 Mengidentifikasi Komputer
Modul 2   Mengidentifikasi KomputerModul 2   Mengidentifikasi Komputer
Modul 2 Mengidentifikasi KomputerAan Solo
 
Spesifikasi lampu penerangan jalan perkotaan
Spesifikasi lampu penerangan jalan perkotaanSpesifikasi lampu penerangan jalan perkotaan
Spesifikasi lampu penerangan jalan perkotaanKetut Swandana
 
Lembar pengesahan dan daftar isi
Lembar pengesahan dan daftar  isiLembar pengesahan dan daftar  isi
Lembar pengesahan dan daftar isiAndriansyah Tsk
 
Laporan akhir pratikum metalurgi fisik kelompok 5
Laporan akhir pratikum metalurgi fisik kelompok 5Laporan akhir pratikum metalurgi fisik kelompok 5
Laporan akhir pratikum metalurgi fisik kelompok 5Arismon Saputra
 
Laporan Pengawasan Pekerjaan Lapangan Pu
Laporan Pengawasan Pekerjaan Lapangan PuLaporan Pengawasan Pekerjaan Lapangan Pu
Laporan Pengawasan Pekerjaan Lapangan PuWiliam9
 
analisa str contoh.pdf
analisa str contoh.pdfanalisa str contoh.pdf
analisa str contoh.pdfrizki510207
 
Rsni t 03-2005. jembatan
Rsni t 03-2005. jembatanRsni t 03-2005. jembatan
Rsni t 03-2005. jembataniky
 
Rsni t 02-2005
Rsni t 02-2005Rsni t 02-2005
Rsni t 02-2005iky
 
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sumbar - Unand
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sumbar - UnandLaporan Akhir EKPD 2010 - Sumbar - Unand
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sumbar - UnandEKPD
 
Modul 9 Pengelolaan Informasi
Modul 9   Pengelolaan InformasiModul 9   Pengelolaan Informasi
Modul 9 Pengelolaan InformasiAan Solo
 
Sni 03 1729-2002 (baja)
Sni 03 1729-2002 (baja)Sni 03 1729-2002 (baja)
Sni 03 1729-2002 (baja)Jamal Bahajaj
 

Similar to Tesis Kebutuhan Perlengkapan Jalan (20)

Modul Matematika Peluang
Modul Matematika PeluangModul Matematika Peluang
Modul Matematika Peluang
 
Peluang
PeluangPeluang
Peluang
 
61607365 pompa-hidram
61607365 pompa-hidram61607365 pompa-hidram
61607365 pompa-hidram
 
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sulbar - UNM
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sulbar - UNMLaporan Akhir EKPD 2010 - Sulbar - UNM
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sulbar - UNM
 
2002 12 sni 03-2847-2002 (beton)
2002 12 sni 03-2847-2002 (beton)2002 12 sni 03-2847-2002 (beton)
2002 12 sni 03-2847-2002 (beton)
 
2002 12 sni 03-2847-2002 (beton) 2
2002 12 sni 03-2847-2002 (beton) 22002 12 sni 03-2847-2002 (beton) 2
2002 12 sni 03-2847-2002 (beton) 2
 
Modul 2 Mengidentifikasi Komputer
Modul 2   Mengidentifikasi KomputerModul 2   Mengidentifikasi Komputer
Modul 2 Mengidentifikasi Komputer
 
Spesifikasi lampu penerangan jalan perkotaan
Spesifikasi lampu penerangan jalan perkotaanSpesifikasi lampu penerangan jalan perkotaan
Spesifikasi lampu penerangan jalan perkotaan
 
Lembar pengesahan dan daftar isi
Lembar pengesahan dan daftar  isiLembar pengesahan dan daftar  isi
Lembar pengesahan dan daftar isi
 
Laporan akhir pratikum metalurgi fisik kelompok 5
Laporan akhir pratikum metalurgi fisik kelompok 5Laporan akhir pratikum metalurgi fisik kelompok 5
Laporan akhir pratikum metalurgi fisik kelompok 5
 
Moduldwibhs k3 slatem
Moduldwibhs k3 slatemModuldwibhs k3 slatem
Moduldwibhs k3 slatem
 
Laporan Pengawasan Pekerjaan Lapangan Pu
Laporan Pengawasan Pekerjaan Lapangan PuLaporan Pengawasan Pekerjaan Lapangan Pu
Laporan Pengawasan Pekerjaan Lapangan Pu
 
analisa str contoh.pdf
analisa str contoh.pdfanalisa str contoh.pdf
analisa str contoh.pdf
 
Rsni t 03-2005. jembatan
Rsni t 03-2005. jembatanRsni t 03-2005. jembatan
Rsni t 03-2005. jembatan
 
Rsni t 02-2005
Rsni t 02-2005Rsni t 02-2005
Rsni t 02-2005
 
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sumbar - Unand
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sumbar - UnandLaporan Akhir EKPD 2010 - Sumbar - Unand
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sumbar - Unand
 
Modul 9 Pengelolaan Informasi
Modul 9   Pengelolaan InformasiModul 9   Pengelolaan Informasi
Modul 9 Pengelolaan Informasi
 
Dppl
DpplDppl
Dppl
 
Bendungan tipe urugan
Bendungan tipe uruganBendungan tipe urugan
Bendungan tipe urugan
 
Sni 03 1729-2002 (baja)
Sni 03 1729-2002 (baja)Sni 03 1729-2002 (baja)
Sni 03 1729-2002 (baja)
 

Recently uploaded

Edukasi Haji 2023 pembinaan jemaah hajii
Edukasi Haji 2023 pembinaan jemaah hajiiEdukasi Haji 2023 pembinaan jemaah hajii
Edukasi Haji 2023 pembinaan jemaah hajiiIntanHanifah4
 
Materi Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptx
Materi Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptxMateri Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptx
Materi Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptxRezaWahyuni6
 
Prakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptx
Prakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptxPrakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptx
Prakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptxSyaimarChandra1
 
PPT Integrasi Islam & Ilmu Pengetahuan.pptx
PPT Integrasi Islam & Ilmu Pengetahuan.pptxPPT Integrasi Islam & Ilmu Pengetahuan.pptx
PPT Integrasi Islam & Ilmu Pengetahuan.pptxnerow98
 
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptxPPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptxalalfardilah
 
Topik 1 - Pengenalan Penghayatan Etika dan Peradaban Acuan Malaysia.pptx
Topik 1 - Pengenalan Penghayatan Etika dan Peradaban Acuan Malaysia.pptxTopik 1 - Pengenalan Penghayatan Etika dan Peradaban Acuan Malaysia.pptx
Topik 1 - Pengenalan Penghayatan Etika dan Peradaban Acuan Malaysia.pptxsyafnasir
 
Wawasan Nusantara sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...
Wawasan Nusantara  sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...Wawasan Nusantara  sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...
Wawasan Nusantara sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...MarwanAnugrah
 
Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)
Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)
Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)3HerisaSintia
 
polinomial dan suku banyak kelas 11..ppt
polinomial dan suku banyak kelas 11..pptpolinomial dan suku banyak kelas 11..ppt
polinomial dan suku banyak kelas 11..pptGirl38
 
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPASaku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPASreskosatrio1
 
MODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptx
MODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptxMODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptx
MODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptxarnisariningsih98
 
Karakteristik Negara Brazil, Geografi Regional Dunia
Karakteristik Negara Brazil, Geografi Regional DuniaKarakteristik Negara Brazil, Geografi Regional Dunia
Karakteristik Negara Brazil, Geografi Regional DuniaNadia Putri Ayu
 
Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5
Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5
Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5KIKI TRISNA MUKTI
 
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptx
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptxDESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptx
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptxFuzaAnggriana
 
alat-alat liturgi dalam Gereja Katolik.pptx
alat-alat liturgi dalam Gereja Katolik.pptxalat-alat liturgi dalam Gereja Katolik.pptx
alat-alat liturgi dalam Gereja Katolik.pptxRioNahak1
 
PPT Materi Jenis - Jenis Alat Pembayaran Tunai dan Non-tunai.pptx
PPT Materi Jenis - Jenis Alat Pembayaran Tunai dan Non-tunai.pptxPPT Materi Jenis - Jenis Alat Pembayaran Tunai dan Non-tunai.pptx
PPT Materi Jenis - Jenis Alat Pembayaran Tunai dan Non-tunai.pptxHeruFebrianto3
 
LAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdf
LAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdfLAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdf
LAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdfChrodtianTian
 
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdfKelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdfCloverash1
 
1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdf
1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdf1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdf
1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdfShintaNovianti1
 
Ppt tentang perkembangan Moral Pada Anak
Ppt tentang perkembangan Moral Pada AnakPpt tentang perkembangan Moral Pada Anak
Ppt tentang perkembangan Moral Pada Anakbekamalayniasinta
 

Recently uploaded (20)

Edukasi Haji 2023 pembinaan jemaah hajii
Edukasi Haji 2023 pembinaan jemaah hajiiEdukasi Haji 2023 pembinaan jemaah hajii
Edukasi Haji 2023 pembinaan jemaah hajii
 
Materi Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptx
Materi Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptxMateri Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptx
Materi Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptx
 
Prakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptx
Prakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptxPrakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptx
Prakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptx
 
PPT Integrasi Islam & Ilmu Pengetahuan.pptx
PPT Integrasi Islam & Ilmu Pengetahuan.pptxPPT Integrasi Islam & Ilmu Pengetahuan.pptx
PPT Integrasi Islam & Ilmu Pengetahuan.pptx
 
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptxPPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
 
Topik 1 - Pengenalan Penghayatan Etika dan Peradaban Acuan Malaysia.pptx
Topik 1 - Pengenalan Penghayatan Etika dan Peradaban Acuan Malaysia.pptxTopik 1 - Pengenalan Penghayatan Etika dan Peradaban Acuan Malaysia.pptx
Topik 1 - Pengenalan Penghayatan Etika dan Peradaban Acuan Malaysia.pptx
 
Wawasan Nusantara sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...
Wawasan Nusantara  sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...Wawasan Nusantara  sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...
Wawasan Nusantara sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...
 
Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)
Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)
Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)
 
polinomial dan suku banyak kelas 11..ppt
polinomial dan suku banyak kelas 11..pptpolinomial dan suku banyak kelas 11..ppt
polinomial dan suku banyak kelas 11..ppt
 
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPASaku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
 
MODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptx
MODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptxMODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptx
MODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptx
 
Karakteristik Negara Brazil, Geografi Regional Dunia
Karakteristik Negara Brazil, Geografi Regional DuniaKarakteristik Negara Brazil, Geografi Regional Dunia
Karakteristik Negara Brazil, Geografi Regional Dunia
 
Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5
Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5
Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5
 
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptx
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptxDESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptx
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptx
 
alat-alat liturgi dalam Gereja Katolik.pptx
alat-alat liturgi dalam Gereja Katolik.pptxalat-alat liturgi dalam Gereja Katolik.pptx
alat-alat liturgi dalam Gereja Katolik.pptx
 
PPT Materi Jenis - Jenis Alat Pembayaran Tunai dan Non-tunai.pptx
PPT Materi Jenis - Jenis Alat Pembayaran Tunai dan Non-tunai.pptxPPT Materi Jenis - Jenis Alat Pembayaran Tunai dan Non-tunai.pptx
PPT Materi Jenis - Jenis Alat Pembayaran Tunai dan Non-tunai.pptx
 
LAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdf
LAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdfLAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdf
LAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdf
 
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdfKelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
 
1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdf
1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdf1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdf
1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdf
 
Ppt tentang perkembangan Moral Pada Anak
Ppt tentang perkembangan Moral Pada AnakPpt tentang perkembangan Moral Pada Anak
Ppt tentang perkembangan Moral Pada Anak
 

Tesis Kebutuhan Perlengkapan Jalan

  • 1. ANALISIS KEBUTUHAN INFRASTRUKTUR PERLENGKAPAN JALAN PADA JALAN PALEMBANG - BETUNG UNTUK MENINGKATKAN KESELAMATAN PENGGUNA JALAN PROPOSAL TESIS Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Memperoleh Gelar Magister Teknik (MT) Pada Program Studi Teknik Sipil BKU Manajemen Infrastruktur Program Pascasarjana Universitas Sriwijaya Oleh : Oktariansyah NIM. 20082009001 PROGRAM PASCASARJANA UNIVERSITAS SRIWIJAYA FEBRUARI 2010
  • 2. DAFTAR ISI Kata Pengantar.......................................................................................................... i Daftar Isi.................................................................................................................... ii Daftar Tabel............................................................................................................... iii Daftar Gambar.......................................................................................................... iv BAB I PENDAHULUAN......................................................................................... 1 1.1 Latar Belakang......................................................................................... 1 1.2 Perumusan Masalah................................................................................. 3 1.3 Tujuan Penelitian..................................................................................... 3 1.4 Ruang Lingkup Penelitian........................................................................4 1.5 Sitematika Penulisan................................................................................4 BAB II KAJIAN PUSTAKA.................................................................................... 6 2.1 Kecelakaan dan Keselamatan Jalan......................................................... 6 2.2 Investigasi KNKT.................................................................................. 6 II.2.1 Sinopsis Kecelakaan Lalu Lintas............................................. 7 II.2.2 Kesimpulan............................................................................. 8 II.2.3 Rekomendasi KNKT.............................................................. 9 2.3 Geometrik Jalan....................................................................................... 10 II.3.1 Perencanaan Geometrik Jalan.................................................. 10 II.3.2 Jarak Pandang.......................................................................... 13 II.3.3 Daerah Bebas Samping di Tikungan........................................15 II.3.4 Alinemen Horizontal................................................................ 16 II.3.5 Pelebaran di Tikungan..............................................................19 II.3.6 Tikungan Gabungan................................................................. 20 II.3.7 Alinemen Vertikal.................................................................... 21 2.4 Perlengkapan Jalan.................................................................................. 25
  • 3. 2.4.1 Tujuan....................................................................................... 25 2.4.2 Marka Jalan.............................................................................. 26 2.4.3 Marka Membujur...................................................................... 26 2.4.4 Marka Melintang...................................................................... 29 2.4.5 Rambu-Rambu Lalu Lintas...................................................... 31 BAB III METODOLOGI PENELITIAN.................................................................. 38 3.1 Tahapan Penelitian............................................................................ 38 3.2 Metodologi Data.................................................................................. 38 3.3 Pengambilan Data.................................................................................. 40 3.4 Pengolahan Penelitian............................................................................ 40 3.5 Analisa dan Pembahasan..........................................................................41 Daftar Pustaka............................................................................................................v Lampiran
  • 4. DAFTAR TABEL Tabel 1.1 Data Kecelakaan Lalu Lintas Kab. Banyuasin.................................. 2 Tabel 2.1 Jarak Pandang Henti Minimum......................................................... 14 Tabel 2.2 Panjang Jarak Mendahului.................................................................15 Tabel 2.3 Panjang Jari-Jari Minimum................................................................17 Tabel 2.4 Panjang Lengkung Peralihan (Ls) dan Panjang Pencapaian Superelevasi (Le) Untuk Jalan 1 Jalur-2Lajur-2Arah........................18 Tabel 2.5 Jari-Jari Tikungan yang Tidak Memerlukan Lengkung Peralihan............................................................................................ 18 Tabel 2.6 Pelebaran Pada Tikungan Lebar Jalur 2x3,00 m 2 Arah atau 1 Arah.............................................................................19 Tabel 2.7 Kelandaian Maksimum Ijin................................................................22 Tabel 2.8 Panjang Kritis.....................................................................................22 Tabel 2.9 Panjang Lengkung............................................................................. 23
  • 5. DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kecelakaan Lalu Lintas..................................................................... 7 Gambar 2.2 Jarak Pandang Mendahului................................................................ 15 Gambar 2.3 Tikungan Gabungan Searah...............................................................20 Gambar 2.4 Tikungan Gabungan Searah dengan Sisipan Bagian Lurus Minimum Sepanjang 20 Meter.......................................................... 20 Gambar 2.5 Tikungan Gabungan Balik................................................................. 21 Gambar 2.6 Tikungan Gabungan Balik dengan Sisipan Bagian Lurus Minimum Sepanjang 30 Meter........................................................................... 21 Gambar 2.7 Koordinasi yang Ideal antara Alinemen Horizontal dan Alinemen Vertikal yang Berhimpit.................................................................... 25 Gambar 2.8 Koordinasi yang Harus Dihindarkan Dimana Alinemen Vertikal Menghalangi Pandangan Pengemudi Pada Saat Mulai Memasuki Tikungan Pertama............................................................ 25 Gambar 2.9 Marka Membujur Garis Utuh............................................................ 27 Gambar 2.10 Marka Membujur di Persimpangan................................................... 27 Gambar 2.11 Marka di Tikungan.............................................................................28 Gambar 2.12 Marka Membujur Garis Putus-Putus................................................. 28 Gambar 2.13a Marka dan Rambu Batas berhenti Kendaraan................................... 29 Gambar 2.13bMarka Melintang Pada Persimpangan................................................ 30 Gambar 2.14 Rambu Peringatan..............................................................................31 Gambar 2.15 Rambu Larangan................................................................................32 Gambar 2.16 Rambu Perintah................................................................................. 32 Gambar 2.17 Rambu Petunjuk................................................................................ 33 Gambar 2.18 Rambu di Kiri.................................................................................... 34 Gambar 2.19 Rambu di Kanan................................................................................ 35 Gambar 2.20a Tinggi Rambu.................................................................................... 36 Gambar 2.20b Tinggi Rambu.................................................................................... 36 Gambar 2.20c Tinggi Rambu.................................................................................... 37
  • 6. BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Isu keselamatan lalu lintas jalan saat ini sudah merupakan isu global yang sudah mendapatkan perhatian masyarakat internasional. WHO dalam laporannya pada Hari Kesehatan Internasional tahun 2004 menyebutkan, sebanyak 1,2 juta orang korban meninggal dunia setiap tahun dan lebih kurang 50 juta orang mengalami luka berat dan ringan akibat kecelakaan lalu lintas. Dalam acara Pekan Nasional Keselamatan Transportasi Jalan yang berlangsung tanggal 23-27 April 2007, menurut Hatta Radjasa, “Di Indonesia, lebih kurang 11 ribu orang meninggal dunia setiap tahun akibat kecelakaan lalu lintas”. Sedemikian pentingnya masalah keselamatan pengguna jalan, sehingga PBB telah memberikan mandat kepada Badan Kesehatan Dunia dengan didukung penuh Bank Dunia untuk menyelenggarakan Global Road Safety Program yang diarahkan untuk menggalang suatu upaya kolaborasi yang terkoordinasi di seluruh dunia untuk menyelesaikan apa yang dinamakan Road Safety Crisis atau krisis keselamatan pengguna jalan. Tujuan utama dari Global Road Safety Program adalah pengurangan secara signifikan dari tingkat kematian, kecelakaan transportasi di jalan. Tabel 1.1 Data Kecelakaan Lalu Lintas Kab.Banyuasin Korban Jumlah Tahun Meninggal Luka Luka Perkara Dunia Berat Ringan 2006 147 62 85 108 2007 198 93 123 185 2008 226 88 193 151 2009 212 80 150 171 Sumber : Polres Banyuasin, 2010
  • 7. Menurut data kecelakaan lalu lintas yang terjadi pada tahun 2006 hingga tahun 2009 Polres Banyuasin, pada tabel 1.1 menunjukkan bahwa jumlah kecelakaan lalu lintas cenderung naik. Penyebab kecelakaan lalu lintas pada umumnya dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, antara lain ; faktor manusia, faktor kendaraan dan faktor lingkungan jalan. Kecelakaan terhadap faktor manusia lebih disebabkan oleh kelalaian manusia. Kecelakaan terhadap faktor kendaraan disebabkan oleh kendaraan yang kurang laik jalan. Sedangkan kecelakaan terhadap faktor lingkungan jalan disebabkan oleh geometri jalan dan lingkungan. Pada Laporan Akhir Pedoman Teknis Kampanye Program Keselamatan (Perhubungan Darat, 2008), 93% faktor utama penyebab kecelakaan lalu lintas adalah manusia. Faktor penyebab kecelakaan karena kendaraan 4% dan karena lingkungan jalan 3%. Faktor utama penyebab kecelakaan ini didukung oleh data hasil Laporan Tahunan Satuan Lalu Lintas Polres Banyuasin Tahun 2008. Faktor – faktor penyebab terjadinya kecelakaan antara lain ; (a)kecepatan tinggi, (b)pengemudi kurang waspada, (c)kendaraan parkir di bahu jalan, (d)menyeberang jalan bukan pada tempatnya, (e)pengemudi kendaraan ugal-ugalan, (f)kendaraan melanggar larangan berhenti, (g)banyaknya pengemudi angkutan umum / serep, (h)banyaknya pengemudi yang belum memiliki surat ijin mengemudi, (i)banyaknya kendaraan yang tidak layak jalan namun masih dioperasikan, (j)kurangnya lampu penerang jalan, (k)banyaknya jalan rusak / berlubang. Setidaknya poin (a) sampai (j) menunjukkan penyebab kecelakaan lebih disebabkan oleh faktor non lingkungan jalan (faktor manusia dan faktor kendaraan). Sebenarnya jika jalan didesain dengan mengikuti standar perencanaan geometrik jalan yang berlaku serta dilengkapi dengan kelengkapan jalan yang memadai maka secara umum barulah dapat dikatakan bahwa kecelakaan terjadi lebih disebabkan oleh faktor manusia dan kendaraan. Untuk itu perlu dilakukan upaya meningkatkan
  • 8. keselamatan jalan antara lain dengan menganalisis geometri jalan dan lingkungan berdasarkan kebutuhan infrastruktur perlengkapan jalan. 1.2 Perumusan Masalah Permasalahan kecelakaan lalu lintas sering dijumpai pada kehidupan masyarakat sehingga penting untuk diperhatikan. Pada kenyataannya walaupun kecelakaan lalu lintas telah sering terjadi dan mendapat perhatian dari berbagai pihak terkait, akan tetapi penanggulangannya tidak mengalami perubahan yang signifikan. Hal ini dikarenakan identifikasi penyebab dan penanggulangan masalah yang belum maksimal, seperti kurangnya perlengkapan jalan yaitu antara lain rambu-rambu lalu lintas dan marka jalan. Infrastruktur perlengkapan jalan apa yang dibutuhkan pada titik rawan kecelakaan lalulintas untuk meningkatkan keselamatan pengguna jalan? 1.3 Tujuan Penelitian Tujuan penelitian ini adalah : a. Identifikasi titik rawan kecelakaan lalu lintas. b. Analisis geometri jalan pada titik rawan kecelakaan lalu lintas. c. Identifikasi dan penempatan infrastruktur perlengkapan jalan yang tepat pada titik rawan kecelakaan guna meningkatkan keselamatan pengguna jalan. 1.4 Ruang Lingkup Penelitian Ruang lingkup penelitian dibatasi sebagai berikut : a. Penelitian dibatasi untuk ruas jalan Palembang-Betung, mulai dari KM 12 Kota Palembang hingga KM 75 Kecamatan Betung. b. Penelitian didasarkan pada data kecelakaan lalu lintas pada tahun 2008-2009 yang tercatat pada Polres Banyuasin. d. Penelitian tidak membahas kecelakaan akibat perilaku pengguna jalan dan kondisi kendaraan.
  • 9. 1.5 Manfaat Penelitian Manfaat yang diperoleh dari penelitian ini adalah bagi pengguna jalan, kebutuhan perlengkapan jalan untuk meningkatkan keselamatan jalan. 1.6 Sistematika Penulisan Pembahasan penulisan dengan sistematika penulisan penelitian sebagai berikut : 1. BAB I PENDAHULUAN Bab ini menguraikan secara ringkas mengenai latar belakang penelitian, perumusan masalah, tujuan penelitian, ruang lingkup penelitian, manfaat penelitian dan sistematika penulisan penelitian. 2. BAB II TINJAUAN PUSTAKA Bab ini membahas tentang investigasi yang dilakukan KNKT hingga diketahui penyebab terjadinya kecelakaan. Perencanaan dalam geometri jalan seperti kecepatan rencana, jarak pandang, alinemen horizontal dan alinemen vertikal jalan, koordinasi alinemen, lengkung transisi, pelebaran di tikungan dan gabungan tikungan,. Penelitian ini juga membahas tentang perlengkapan jalan dan penempatan fasilitas perlengkapan jalan untuk meningkatkan keselamatan jalan. 3. BAB III METODOLOGI PENELITIAN Pada bab ini dibahas mengenai metodologi penelitian yang akan dilakukan, metode pengambilan data primer dan sekunder, metode pengolahan data primer dan sekunder, metode analisa dan pembahasan, metode tahap-tahapan penelitian.
  • 10. 4. BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN Bab ini membahas peta wilayah penelitian, data sekunder untuk menentukan titik rawan kecelakaan lalu lintas, data-data primer hasil survey analisis geometrik jalan dan perlengkapan jalan. Penentuan infrastruktur perlengkapan jalan yang tepat untuk meningkatkan keselamatan jalan. 5. BAB V KESIMPULAN DAN SARAN Pada bab ini diperoleh kesimpulan dan saran dari hasil penelitian.
  • 11. BAB II KAJIAN PUSTAKA 2.1 Kecelakaan dan Keselamatan Jalan Kecelakaan lalu lintas adalah peristiwa di jalan yang tidak disangka-sangka dan tidak disengaja melibatkan kendaraan dengan atau tanpa pemakai jalan lainnya, mengakibatkan korban manusia atau kerugian harta benda. ( PP No.43 Tahun 1993/BAB XI/Kecelakaan Lalu Lintas/Pasal 93). Kecelakaan lalu lintas timbul apabila salah satu atau lebih komponen sistem pengoperasian lalu lintas tidak berjalan seperti yang diharapkan atau terjadi konflik baik diantara pelaku perjalanan maupun diantara penyebab kecelakaan lalu lintas (manusia, kendaraan dan kondisi lingkungan jalan). Menurut pemikiran Haeur (1997) keselamatan jalan wujudnya adalah kecelakaan dan berbagai akibat yang merugikan. Walaupun demikian “selamat” juga berkaitan dengan perasaan seseorang sewaktu menggunakan jalan. Akibatnya suatu program keselamatan jalan yang awalnya bertujuan meningkatkan keselamatan jalan dapat ditanggapi dengan salah dalam pengertian tentang perasaan “selamat”, konsekuensinya justru peningkatan kecelakaan. Demikian pula sebaliknya apabila pengguna jalan merasa cukup baik tingkat keselamatan suatu ruas jalan maka justru bertindak tidak “selamat”. Pada gilirannya dapat meningkatkan kecelakaan lalu lintas. 2.2 Investigasi KNKT Keselamatan merupakan pertimbangan utama untuk mengusulkan rekomendasi keselamatan sebagai hasil suatu penyelidikan dan penelitian. Laporan KNKT dapat digunakan untuk meningkatkan dan mengembangkan keselamatan jalan. Berikut hasil investigasi KNKT, investigasi dan penelitian kecelakaan lalu lintas, angkutan jalan bus limas masuk jurang di Jembatan Cikundul, Puncak, Cianjur, Jawa Barat pada tanggal 7 Juli 2007.
  • 12. Gambar 2.1 Kecelakaan Lalu Lintas 2.2.1 Sinopsis Kecelakaan Lalu Lintas Pada hari Sabtu tanggal 7 Juli 2007, pukul 07.30 WIB bus PO limas mengangkut rombongan sebanyak 54 orang dari SMP Islam Ar-Ridho menuju Taman Cibodas. Rombongan terdiri dari siswa dan staf pengajar SMP Islam Ar-Ridho. ± pukul 10.20 WIB saat tiba di jalan turunan Ciloto menjelang pertigaan Kota Bunga, Cimacan ± 100 meter sebelum jembatan Cikundul, bus tersebut oleng. Bus menabrak beberapa kendaraan yang meluncur dari arah berlawanan. Kendaraan tersebut antara lain sepeda motor, Mitsubishi colt 100 pick up dan Toyota kijang. Setelah menabrak beberapa kendaraan tersebut, bus kembali ke jalur sebelah kiri dan menabrak Daihatsu Ferosa serta Toyota Kijang yang berada di depannya. Kemudian bus kembali ke jalur sebelah kanan menabrak tembok dan pagar jembatan lalu jatuh ke dalam jurang dengan kedalaman ± 15 meter. Dalam kecelakaan ini 14 orang meninggal dunia di lokasi kejadian, 1 (satu) orang meninggal dunia dalam perjalanan menuju rumah sakit, 1 (satu) orang meninggal setelah mendapat perawatan. Kecelakaan ini juga mengakibatkan 28 (dua puluh delapan) orang mengalami luka berat dan 14 (empat belas) orang luka ringan. Semua korban adalah penumpang, pengemudi dan kernet yang berada di bus limas serta pengemudi motor juga penumpang Daihatsu Ferosa.
  • 13. KNKT mengetahui bahwa faktor-faktor kemungkinan penyebab kecelakaan tersebut adalah akibat : (1) pengemudi yang tidak bisa mengemudikan kendaraannya dengan baik (2) kondisi jalan yang tidak ada median permanen sehingga menimbulkan keinginan pengemudi untuk mengemudikan kendaraannya dengan cepat. Sebagai hasil dari investigasi dan penelitian oleh KNKT, disampaikan beberapa rekomendasi kepada Departemen Perhubungan c.q. Direktorat Jenderal Perhubungan Darat, Dinas Perhubungan Cianjur, Dinas Pekerjaan Umum dan Polwil Bogor. 2.2.2 Kesimpulan KNKT Kesimpulan dari hasil investigasi tim di lokasi kejadian kecelakaan antara minibus KUPJ, truk fuso dan bus ALS dapat di simpulkan sebagai berikut: A. Aspek Sarana Dari investigasi dan penelitian yang dilakukan diperoleh kemungkinan penyebab utama dari aspek sarana adalah kendaraan/bus tersebut tidak diuji dengan baik dan tidak dirawat dengan semestinya, dengan dengan keterangan sebagai berikut: 1. Kurang telitinya pemeriksaan kendaraan bermotor pada pengujian berkala kendaraan bermotor, banyak bagian – bagian kendaraan yang ditemukan menunjukkan kondisi yang lemah, tidak terpasang dengan semestinya, tidak menggunakan suku cadang yang tidak wajar; 2. Pemeliharaan dan perawatan kendaraan dilakukan dengan tidak semestinya, diantaranya: - Ikatan per ke frame yang dilas. - Cover rem tidak terpasang. - Stabilizer diganjal dengan bahan yang tidak wajar. - Kabel Spedometer yang tidak dipasang / lepas. - Beberapa baut stabilizer yang tidak terpasang.
  • 14. B. Aspek Prasarana Dari investigasi dan penelitian yang dilakukan diperoleh kemungkinan penyebab utama dari aspek prasarana adalah dengan kondisi geometrik jalan yang ada di lokasi, fasilitas perlengkapan jalan sangat kurang serta tidak adanya alat bantu untuk mengendalikan kecepatan, dengan keterangan sebagai berikut: 1. Geometrik jalan yang menurun panjang dan menikung pada lokasi sekitar kecelakaan memberikan kecenderungan pengemudi untuk memacu kecepatan dan tidak menyadari adanya kendaraan lain karena adanya tikungan. 2. Fasilitas perlengkapan jalan (rambu, marka, petunjuk, peringatan, APILL) kurang memadai baik secara jumlah, penempatan dan persyaratan. Adanya marka garis tengah putus-putus yang memberi peluang kendaraan untuk menyalib menjelang lokasi kejadian sangat berbahaya. 3. Tidak ada pembatasan kecepatan secara hukum, dan perlengkapan jalan yang membantu pengendalian kecepatan. 2.2.3 Rekomendasi KNKT A. Aspek Sumber Daya Manusia 1. Agar masing-masing operator angkutan dapat secara berkala melakukan peningkatan ketrampilan dan kemampuan pengemudi tentang tata cara mengemudi yang baik dan benar serta penyesuaian sistem kendaraan dengan karakteristik jalan dan lingkungan; 2. Perlunya penugasan pengemudi yang berpengalaman dan memiliki keterampilan untuk menempuh rute/tujuan yang akan di capai; B. Aspek Sarana 1. Agar unit yang bertanggung jawab pada penentuan kelulusan uji berkala dapat meningkatkan ketelitian dan keakuratan serta ketegasan dalam pemeriksaan dan penentuan kelulusan teknis laik jalan kendaraan bermotor. 2. Agar masing-masing operator dapat melakukan peningkatan dan pengawasan dalam pemeliharaan dan perawatan kendaraan bermotor serta penggunaan suku cadang yang memenuhi persyaratan.
  • 15. C. Aspek Prasarana 1. Khusus marka jalan garis tengah yang putus-putus menjelang tempat kejadian lecelakaan agar diubah menjadi marka garis tengah utuh. 2. Agar instansi yang bertanggung jawab dalam hal penyediaan fasilitas perlengkapan jalan dapat melakukan penambahan fasilitas perlengkapan jalan berupa paku jalan (Roas strud). 3. Pembatasan kecepatan maksimal dengan menempatkan rambu batas kecepatan maksimal. 4. Pemasangan pita penggaduh pada beberapa lokasi yang dianggap rawan kecelakaan 5. Pemasangan/pengadaan jalur penyelamat pada beberapa lokasi turunan panjang (Escape Ramp) 6. Rambu dan papan peringatan yang memenuhi persyaratan 7. Perlu kajian/peninjauan tentang desain geometrik jalan pada lokasi kecelakaan 2.3 Geometrik Jalan 2.3.1 Perencanaan Geometrik Jalan Dalam perencanaan geometrik jalan yang menjadi pertimbangan adalah keselamatan dan keamanan pengemudi dengan mempertimbangkan segi ekonomis. Di sepanjang jalan harus diusahakan kriteria yang sama seperti waktu reaksi dan kecepatan rencana. Kriteria perencanaan geometrik sebagai berikut : - memberikan tingkat keamanan yang memadai - memberikan tingkat kenyamanan - biaya konstruksi dan pemeliharaan yang ekonomis - biaya perjalanan dan geometrik yang didesain harus minimum Faktor-Faktor yang mempengaruhi dalam perencanaan geometrik jalan : 1. Volume Lalu Lintas Jumlah lajur dan lebar tiap lajur harus ditetapkan berdasarkan data volume lalu lintas yang akan lewat.
  • 16. 2. Kapasitas Jalan Kapasitas jalan juga ditentukan untuk menentukan jumlah lajur lebar tiap lajur serta batasan tingkat kenyamanan minimum yang harus tersedia. 3. Kecepatan Rencana Kecepatan maksimal yang kontinu disepanjang ruas jalan yang masih memberikan keamanan dan kenyamanan bagi pengemudi. Kecepatan rencana dipakai dalam perhitungan : - Jari-jari minimum (Rmin) - Superelevasi maksimum (emax) - Lengkung vertikal baik cembung maupun cekung - Panjang laindai maksimum 4. Tingkat Keamanan Angka keamanan perencanaan geometrik dapat diubah menjadi lebih aman jika waktu reaksi yang dipakai lebih dari 2,5 detik dan menjadi kurang aman < 2,5 detik. 5. Karakteristik Kendaraan Karakteristik kendaraan mempengaruhi geometrik antara lain : - dimensi kendaraan Jarak pandang henti dan jarak pandang menyusul dipengaruhi lebar kendaraan (lebar lajur), panjang kendaraan (lebar tikungan), tinggi kendaraan, tinggi lampu. - Power weight ratio Power weight ratio mempengaruhi kinerja kendaraan mendaki sehingga menentukan panjang landai kritis. - Rem Sistem pengereman sangat berpengaruh pada jarak pandang henti.
  • 17. 6. Kebebasan Pandangan Perbedaan ukuran dan transparansi kaca depan, belakang dan samping serta ketinggian tempat duduk mempengaruhi pandangan pengemudi. 7. Jarak Pandang Jarak pandang terbagi dua jenis : - jarak pandang henti jarak yang dibutuhkan jika pengguna jalan memutuskan untuk menghentikan kendaraan - jarak pandang menyusul jarak yang dibutuhkan jika pengguna jalan memutuskan untuk melakukan penyusulan. Di sepanjang jalan diisyaratkan geometrisnya aman. Setiap saat kendaaan harus dapat berhenti jika ada halangan. Oleh karena itu, jarak pandang henti harus memenuhi di sepanjang jalan. Jarak pandang henti (Jph) adalah jarak pengemudi ke obyek yang mengganggu perjalanan (obyeknya diam) yang berada di lintasannya dan pengemudi memutuskan untuk berhenti sebelum obyek tersebut. d1 = v . t d2 = v2 2gf Jph = d1 + d2 v = kecepatan (m/detik) t = waktu reaksi (= 2,5 detik) f = koefisien gesek g = gravitasi (= 9,81 m/detik2) Unsur dari d2 selain kecepatan ada juga kekuatan gesek dan gravitasi berlaku pada medan datar, jika jalan mendaki rumus dikoreksi menjadi (persamaan 1) :
  • 18. d2 = v2 2g(f+G) G = kemiringan (%) 2.3.2 Jarak Pandang Jarak Pandang adalah suatu jarak yang diperlukan oleh seorang pengemudi pada saat mengemudi sedemikian sehingga jika pengemudi melihat suatu halangan yang membahayakan, pengemudi dapat melakukan sesuatu untuk menghindari bahaya tersebut dengan aman. Dibedakan dua Jarak Pandang, yaitu Jarak Pandang Henti (Jh) dan Jarak Pandang Mendahului 1. Jarak Pandang Henti (Jh) a. Jh adalah jarak minimum yang diperlukan oleh setiap pengemudi untuk menghentikan kendaraannya dengan aman begitu melihat adanya halangan di depan. Setiap titik di sepanjang jalan harus memenuhi Jh. b. Jh diukur berdasarkan asumsi bahwa tinggi mata pengemudi adalah 105 cm dan tinggi halangan 15 cm diukur dari permukaan jalan. c. Jh terdiri atas 2 elemen jarak, yaitu: - jarak tanggap (J ht) adalah jarak yang ditempuh oleh kendaraan sejak pengemudi melihat suatu halangan yang menyebabkan ia harus berhenti sampai saat pengemudi menginjak rem; dan - jarak pengereman (J h,) adalah jarak yang dibutuhkan untuk menghentikan kendaraan s ejak pengemudi menginjak rem sampai Tabel 2.1 berisi Jh minimum yang dihitung berdasarkan persamaan (1) dengan pembulatan- pembulatan untuk berbagai VR. kendaraan berhenti. d. Jh, minimum dalam meter dapat dilihat dari tabel 2.1 berikut : Tabel 2.1.Jarak Pandang Henti (Jh) Minimum. VR, km/jam 120 100 80 60 50 40 30 20 Jh minimum (m) 250 175 120 75 55 40 27 16
  • 19. 2. Jarak Pandang Mendahului a. Jd adalah jarak yang memungkinkan suatu kendaraan mendahului kendaraan lain di depannya dengan aman sampai kendaraan tersebut kembali ke lajur semula (lihat Gambar 2.2). b. Jd diukur berdasarkan asumsi bahwa tinggi mata pengemudi adalah 105 cm dan tinggi halangan adalah 105 cm. Gambar 2.2 Jarak Pandang Mendahului c. Jd yang sesuai dengan VR ditetapkan dari Tabel 2.2 Tabel 2.2 .Panjang Jarak Pandang Mendahului VR (km/jam) 120 100 80 60 50 40 30 20 Jd(m) 800 670 550 350 250 200 15 100
  • 20. 2.3.3 Daerah Bebas Samping di Tikungan a. Daerah bebas samping di tikungan adalah ruang untuk menjamin kebebasan pandang di tikungan sehingga Jh dipenuhi. b. Daerah bebas samping dimaksudkan untuk memberikan kemudahan pandangan di tikungan dengan membebaskan obyek-obyek penghalang sejauh E (m), diukur dari garis tengah lajur dalam sampai obyek penghalang pandangan sehingga persyaratan Jh dipenuhi. 2.3.4 Alinemen Horizontal a. Alinemen horisontal terdiri atas bagian lurus dan bagian lengkung (disebut juga tikungan). b. Perencanaan geometri pada bagian lengkung dimaksudkan untuk mengimbangi gaya sentrifugal yang diterima oleh kendaraan yang berjalan pada kecepatan VR. c. Untuk keselamatan pemakai jalan, jarak pandang dan daerah bebas samping jalan harus diperhitungkan. Alinemen horizontal pada bagian lengkung/ tikungan : a. Bentuk bagian lengkung dapat berupa: - Spiral-Circle-Spiral (SCS); - full Circle (fC); dan - Spiral-Spiral (SS). b. Superelevasi - Superelevasi adalah suatu kemiringan melintang di tikungan yang berfungsi mengimbangi gaya sentrifugal yang diterima kendaraan pada saat berjalan melalui tikungan pada kecepatan VR. - Nilai super elevasi maksimum - Jari-Jari Tikungan
  • 21. Jari -jari tikungan minimum (Rmin) dapat dilihat pada tabel 2.3 dengan rumus persamaan (2) : ` Rmin = Jari jari tikungan minimum (m), V R = Kecepatan Rencana (km/j), e max = Superelevasi maximum (%), F = Koefisien gesek, untuk perkerasan aspal f=0,14 - 0,24 Tabel 2. 3. dipakai untuk menetapkan Rmin. Tabel 2.3.Panjang Jari-jari Minimum (dibulatkan). VR (km/jam) 120 100 80 60 50 40 30 20 Jari jari Minimum, 600 370 210 110 80 50 30 15 Rmin (m) c. Lengkung peralihan Lengkung peralihan adalah lengkung yang disisipkan di antara bagian lurus jalan dan bagian lengkung jalan berjari jari tetap R, berfungsi mengantisipasi perubahan alinemen jalan dari bentuk lurus (R tak terhingga) sampai bagian lengkung jalan berjari jari tetap R sehingga gaya sentrifugal yang bekerja pada kendaraan saat berjalan di tikungan berubah secara berangsur-angsur, baik ketika kendaraan mendekati tikungan maupun meninggalkan tikungan. Bentuk lengkung peralihan dapat berupa parabola atau spiral (clothoid). Dalam tata cara ini digunakan bentuk spiral. Panjang lengkung peralihan (L) ditetapkan atas pertimbangan bahwa: - lama waktu perjalanan di lengkung peralihan perlu dibatasi untuk menghindarkan kesan perubahan alinemen yang mendadak, ditetapkan 3
  • 22. detik (pada kecepatan VR); - gaya sentrifugal yang bekerja pada kendaraan dapat diantisipasi berangsur angsur pada lengkung peralihan dengan aman; dan - tingkat perubahan kelandaian melintang jalan (re) dari bentuk kelandaian normal ke kelandaian superelevasi penuh tidak boleh melampaui re-max yang ditetapkan sebagai berikut: untuk VR <70km/jam r e - m aks =0,035 m/m/detik, untuk VR >80km/jam, r e - m aks = 0,025 m/m/detik - Panjang lengkung peralihan ditetapkan dengan menggunakan tabel 2.4 berikut ini. Tabel 2.4.Panjang Lengkung Peralihan (Ls) dan panjang pencapaian superelevasi (Le) untuk jalan ljalur-2lajur-2arah. Superelevasi,e (%) 2 4 6 8 10 VR (km/.Jam) Ls Le Ls Le Ls Le Ls Le Ls Le 20 30 40 10 20 15 25 15 25 25 30 35 40 50 15 25 20 30 20 30 30 40 40 50 60 15 30 20 35 25 40 35 50 50 60 70 20 35 25 40 30 45 40 55 60 70 80 30 55 40 60 45 70 65 90 90 120 90 30 60 40 70 50 80 70 100 10 130 100 35 65 45 80 55 90 80 110 0 145 110 40 75 50 85 60 100 90 120 11 - 120 40 80 55 90 70 110 95 135 0 - - - - Lengkung R lebih besar, jari-jari di tikungan yang tidak memerlukan lengkung peralihan pada tabel 2.5 berikut ini.
  • 23. Tabel 2.5 Jari-jari tikungan yang tidak memerlukan lengkungan peralihan VR (Km/Jam) 120 100 80 60 50 40 30 20 Rmin (m) 2500 1500 900 500 350 25 13 60 2.3.5 Pelebaran Pada Tikungan Pelebaran pada tikungan dimaksudkan untuk mempertahankan konsistensi geometrik jalan agar kondisi operasional lalu lintas di tikungan sama dengan di bagian lurus. Pelebaranjalan di tikungan mempertimbangkan: (1) Kesulitan pengemudi untuk menempatkan kendaraan tetap pada lajurnya. (2) Penambahan lebar (ruang) lajur yang dipakai saat kendaraan melakukan gerakan melingkar. Dalam segala hal pelebaran di tikungan harus memenuhi gerak perputaran kendaraan rencana sedemikian sehingga proyeksi kendaraan tetap pada lajumya. (3) Pelebaran di tikungan ditentukan oleh radius belok kendaraan rencana (4) Pelebaran yang lebih kecil dari 0.6 meter dapat diabaikan. (5) Untukjalan 1 jalur 3 lajur, nilai-nilai dalam Tabel 2.6 harus dikalikan 1,5. (6) Untukjalan 1 jalur 4 lajur, nilai-nilai dalam Tabel 2.6 harus dikalikan 2 Tabel 2.6 Pelebaran diTikungan Lebar jalur 2x3.00m, 2 arah atau 1 arah. R Kecepatan Rencana, Vd (Km/Jam) (m) 50 60 70 80 90 100 110 1500 0.3 0.4 0.4 0.4 0.4 0.5 0.6 1000 0.4 0.4 0.4 0.5 0.5 0.5 0.6 750 0.6 0.6 0.7 0.7 0.7 0.8 0.8 500 0.8 0.9 0.9 1.0 1.0 1.1 0.1 400 0.9 0.9 1.0 1.0 1.1 1.1 300 0.9 1.0 1.0 1.1 250 1.0 1.1 1.1 1.2 200 1.2 1.3 1.3 1.4 150 1.3 1.4 140 1.3 1.4 130 1.3 1.4 120 1.3 1.4 110 1.3 100 1.4 90 1.4 80 1.6 70 1.7
  • 24. 2.3.6 Tikungan Gabungan Ada dua macam tikungan gabungan, sebagai berikut: a. tikungan gabungan searah, yaitu gabungan dua atau lebih tikungan dengan arah putaran yang sama tetapi dengan jari jari yang berbeda ; tikungan gabungan balik arah, yaitu gabungan dua tikungan dengan arah putaran yang berbeda (Lihat Gambar 2.3) b. Setiap tikungan gabungan balik arah harus dilengkapi dengan bagian lurus di antara kedua tikungan tersebut sepanjang paling tidak 30 m (Lihat Gambar 2.5) Penggunaan tikungan gabungan tergantung perbandingan R1 dan R2 a. R1/R2 > 2/3, tikungan gabungan searah harus dihindarkan b. R1/R2 < 2/3, tikungan gabungan harus dilengkapi bagian lurus atau clothoide sepanjang paling sedikit 20 meter (Lihat Gambar 2.4) Setiap tikungan gabungan balik arah harus dilengkapi dengan bagian lurus antara kedua tikungan tersebut sepanjang paling tidak 30 meter (Lihat Gambar 2.6) Gambar 2.3 Tikungan Gabungan Gambar 2.4 Tikungan Gabungan Searah Searah dengan Sisipan Bagian Lurus Minimum Sepanjang 20 meter
  • 25. > 30 II. 7 ALINEMEN VERTIKAL Gambar 2.5 Tikungan Gabungan Gambar 2.6 Tikungan Gabungan Balik II.7.1 Umum Balik dengan Sisipan Bagian Lurus Minimum Sepanjang 30 meter 2.3.7 Alinemen Vertikal 1) Alinemen vertikal terdiri atas bagian landai vertikal dan bagian lengkung vertikal. 2) Ditinjau dari titik awal perencanaan, bagian landai vertikal dapat berupa landai positif (tanjakan), atau landai negatif (turunan), atau landai nol (datar) 3) Bagian lengkung vertikal dapat berupa lengkung cekung atau lengkung cembung. A. Landai Maksimum 1) Kelandaian maksimum dimaksudkan untuk memungkinkan kendaraan bergerak terus tanpa kehilangan kecepatan yang berarti. 2) Kelandaian maksimum didasarkan pada kecepatan truk yang bermuatan penuh yang mampu bergerak dengan penurunan kecepatan tidak lebih dari separuh kecepatan semula tanpa harus menggunakan gigi rendah.
  • 26. 3) Kelandaian maksimum untuk berbagai VR ditetapkan dapat dilihat dalam Tabel II.7, Tabel 2. 7 Kelandaian Maksimum Ijin VR (km/Jam) 120 110 100 80 60 50 40 <40 3 3 4 5 8 9 10 10 Kelandaian Maksimal (%) 4) Panjang kritis yaitu panjang landai maksimum yang harus disediakan agar kendaraan dapat mempertahankan kecepatannya sedemikian sehingga penurunan kecepatan tidak lebih dari separuh VR. Lama perjalanan tersebut ditetapkan tidak lebih dari satu menit. 5) Panjang kritis dapat ditetapkan dari Tabel 2.8 Tabel 2.8 Panjang Kritis (m) Kelandaian Kecepatan pada awal (%) tanjakan km/jam 4 5 6 7 8 9 10 80 630 460 360 270 230 230 200 60 320 210 160 120 110 90 80 B. Lengkung Vertikal 1) Lengkung vertikal harus disediakan pada setiap lokasi yang mengalami perubahan kelandaian dengan tujuan a. mengurangi goncangan akibat perubahan kelandaian; dan b. menyediakan jarak pandang henti. 2) Lengkung vertikal dalam tata cara ini ditetapkan berbentuk parabola sederhana, (a) jika jarak pandang henti lebih kecil dari panjang lengkung vertikal cembung, panjangnya ditetapkan dengan rumus:
  • 27. (b) jika jarak pandang henti lebih besar dari panjang lengkung vertikal cekung, panjangnya ditetapkan dengan rumus: Tabel 2.9 Panjang Lengkung Kecepatan Rencana Perbedaan Kelandaian Panjang Lengkung (km/jam) Memanjang (%) (m) < 40 1 20-30 40 -60 0,6 40 -80 > 60 0,4 80- 150 C. Lajur Pendakian 1) Lajur pendakian dimaksudkan untuk menampung truk-truk yang bermuatan berat atau kendaraan lain yang berjalan lebih lambat dari kendaraan kendaraan lain pada umumnya, agar kendaraan kendaraan lain dapat mendahului kendaraan lambat tersebut tanpa harus berpindah lajur atau menggunakan lajur arah berlawanan. 2) Lajur pendakian harus disediakan pada ruas jalan yang mempunyai kelandaian yang besar, menerus, dan volume lalu lintasnya relatif padat. 3) Penempatan lajur pendakian harus dilakukan dengan ketentuan sebagai berikut: a) disediakan pada jalan arteri atau kolektor, b) apabila panjang kritis terlampaui, jalan memiliki VLHR > 15.000 SMP/hari, dan persentase truk > 15 %. 4) Lebar lajur pendakian sama dengan lebar lajur rencana. 5) Lajur pendakian dimulai 30 meter dari awal perubahan kelandaian dengan serongan sepanjang 45 meter dan berakhir 50 meter sesudah puncak kelandaian dengan serongan sepanjang 45 meter. 6) Jarak minimum antara 2 lajur pendakian adalah 1,5 km.
  • 28. D. Koordinasi Alinemen 1) Alinemen vertikal, alinemen horizontal, dan potongan melintang jalan adalah elemen elemen jalan sebagai keluaran perencanaan harus dikoordinasikan sedemikian sehingga menghasilkan suatu bentuk jalan yang baik dalam arti memudahkan pengemudi mengemudikan kendaraannya dengan aman dan nyaman. Bentuk kesatuan ketiga elemen jalan tersebut diharapkan dapat memberikan kesan atau petunjuk kepada pengemudi akan bentuk jalan yang akan dilalui di depannya sehingga pengemudi dapat melakukan antisipasi lebih awal. 2) Koordinasi alinemen vertikal dan alinemen horizontal harus memenuhi ketentuan sebagai berikut: (a) alinemen horizontal sebaiknya berimpit dengan alinemen vertikal, dan secara ideal alinemen horizontal lebih panjang sedikit melingkupi alinemen vertikal; (b) tikungan yang tajam pada bagian bawah lengkung vertikal cekung atau pada bagian atas lengkung vertikal cembung harus dihindarkan; (c) lengkung vertikal cekung pada kelandaian jalan yang lurus dan panjang harus dihindarkan; (d) dua atau lebih lengkung vertikal dalam satu lengkung horizontal harus dihindarkan; dan (e) tikungan yang tajam di antara 2 bagian jalan yang lurus dan panjang harus dihindarkan.
  • 29. Sebagai ilustrasi, Gambar 2.7 s.d. Gambar 2.8 menampilkan contoh-contoh koordinasi alinemen yang ideal dan koordinasi yang harus dihindarkan. Gambar 2.7 Koordinasi yang ideal antara alinemen horizontal dan alinemen vertikal yang berhimpit Gambar 2.8 Koordinasi yang harus dihindarkan, dimana alinemen vertikal menghalangi pandangan pengemudi pada saat mulai memasuki tikungan pertama 2.4 Perlengkapan Jalan 2.4.1 Tujuan Tujuan dari pemasangan fasilitas perlengkapan jalan adalah untuk meningkatkan keselamatan pengguna jalan dan menyediakan pergerakan yang teratur terhadap pengguna jalan. Perlengkapan jalan memberi informasi kepada pengguna jalan tentang peraturan dan petunjuk yang diperlukan untuk mencapai arus lalu lintas yang selamat, seragam dan beroperasi dengan efisien. Fasilitas perlengkapan jalan antara lain :
  • 30. - marka jalan - rambu-rambu lalu lintas - alat pemberi isyarat lalu lintas - fasilitas peendukung jalan 2.4.2 Marka Jalan Marka jalan adalah suatu tanda yang berada di permukaan jalan atau di atas permukaan jalan yang meliputi peralatan atau tanda yang membentuk garis membujur, garis melintang, garis serong serta lambang lainnya yang berfungsi untuk mengarahkan arus lalu lintas dan membatasi daerah kepentingan lalu lintas. Pemasangan marka pada jalan mempunyai fungsi penting dalam menyediakan petunjuk dan informasi terhadap pengguna jalan. Pada beberapa kasus, marka digunakan sebagai tambahan alat kontrol lalu lintas yang lain seperti rambu-rambu, alat pemberi sinyal lalu lintas dan marka-marka yang lain. Marka pada jalan secara tersendiri digunakan secara efektif dalam menyampaikan peraturan, petunjuk, atau peringatan yang tidak dapat disampaikan oleh alat kontrol lalu lintas yang lain. Marka jalan terdiri dari dua macam yaitu marka membujur dan marka melintang. A. Marka Membujur Marka membujur merupakan tanda yang sejajar sumbu jalan. Marka membujur terdiri dari : 1. Marka membujur garis utuh Marka membujur berupa garis utuh berfungsi sebagai larangan bagi kendaraan melintasi garis tersebut. Marka membujur berupa satu garis utuh juga dipergunakan untuk menandakan tepi jalur lalu lintas. (Gambar 2.9)
  • 31. Gambar 2.9 Marka Membujur Garis Utuh Marka membujur berupa garis utuh harus digunakan pada lokasi: a. Menjelang persimpangan sebagai pengganti garis putus-putus pemisah arah lajur. Garis utuh harus didahului dengan garis putus-putus sebagai peringatan. (Gambar 2.10) Gambar 2.10 Marka Membujur Persimpangan b. Pada jalan yang jarak pandangnya terbatas seperti di tikungan atau lereng bukit atau pada bagian jalan yang sempit, marka garis utuh berfungsi untuk melarang kendaraan yang akan melewati kendaraan lain pada lokasi tersebut (Gambar 2.11)
  • 32. Gambar 2.11 Marka di Tikungan 2. Marka membujur garis putus-putus Marka membujur berupa garis putus-putus berfungsi untuk : a. mengarahkan lalu lintas b. memperingatkan akan ada marka membujur berupa garis utuh di depan dan pembatas jalur pada jalan 2 ( dua) arah, Gambar II.12 Marka Membujur Garis Putus-Putus 3. Marka Membujur Garis Ganda Marka membujur berupa garis ganda yang terdiri dari garis utuh dan garis putus-putus memiliki arti: a. lalu lintas yang berada pada sisi garis putus-putus dapat melintasi garis ganda tersebut;
  • 33. b. lalu lintas yang berada pada sisi garis utuh dilarang melintasi garis ganda tersebut. B. Marka Melintang Marka melintang merupakan tanda yang tegak lurus sumbu jalan. Marka Gambar 2.13a Marka dan Rambu Batas Berhenti Kendaraan melintang terdiri dari : 1. Marka melintang garis utuh a. Marka melintang berupa garis utuh menyatakan batas berhenti kendaraan yang diwajibkan oleh alat pemberi isyarat lalu lintas atau rambu larangan sebagaimana pada Gambar 2.13
  • 34. Gambar 2.13b Marka Melintang pada Persimpangan dengan APILL b. Marka melintang ditempatkan bersama dengan rambu larangan wajib berhenti sesaat, dan/atau alat pemberi isyarat lalu lintas pada tempat yang memungkinkan pengemudi dapat melihat dengan jelas lalu lintas yang datang dari cabang persimpangan lain. Marka Melintang berupa garis berhenti juga dapat dilengkapi dengan garis membujur atau tulisan “STOP” pada permukaan jalan. c. Marka melintang ditempatkan bersama dengan rambu larangan wajib berhenti sesaat, dan/atau alat pemberi isyarat lalu lintas pada tempat yang memungkinkan pengemudi dapat melihat dengan jelas lalu lintas yang datang dari cabang persimpangan lain. Marka Melintang berupa garis berhenti juga dapat dilengkapi dengan garis membujur atau tulisan “STOP” pada permukaan jalan
  • 35. II.4.3 Rambu-Rambu Lalu Lintas Rambu adalah alat yang utama dalam mengatur, memberi peringatan, pelarangan, perintah, petunjuk dan mengarahkan lalu lintas. Selain daripada itu rambu dibuat untuk keteraturan. Rambu yang efektif harus memenuhi hal-hal berikut: 1. memenuhi kebutuhan. 2. menarik perhatian dan mendapat respek pengguna jalan. 3. memberikan pesan yang sederhana dan mudah dimengerti. 4. menyediakan waktu cukup kepada pengguna jalan dalam memberikan respon. Macam-macam jenis rambu, contohnya : A. Rambu Peringatan Rambu peringatan digunakan untuk memberi peringatan kemungkinan ada bahaya atau tempat berbahaya di depan pengguna jalan. Warna dasar rambu peringatan berwarna kuning dengan lambang atau tulisan berwarna hitam (Gambar 2.14). Gambar 2.14 Rambu Peringatan B. Rambu Larangan Rambu larangan digunakan untuk menyatakan perbuatan yang dilarang pemakai jalan.Warna dasar rambu larangan berwarna putih dan lambang atau tulisan bewarna hitam atau merah.
  • 36. Gambar 2.15 Rambu Larangan C. Rambu Perintah Rambu perintah gunakan untuk menyatakan perbuatan yang dilarang pemakai jalan. Warna dasar rambu perintah berwarna biru dan lambang atau tulisan berwarna putih serta merah untuk garis serong sebagai batas akhir perintah. Gambar 2.16 Rambu Perintah D. Rambu Petunjuk Rambu petunjuk yang menyatakan tempat fasilitas umum, batas wilayah suatu daerah, situasi jalan, dan rambu berupa kata-kata serta tempat khusus dinyatakan dengan warna dasar biru.
  • 37. Gambar 2.17 Rambu Petunjuk Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, pertimbangan-pertimbangan yang harus diperhatikan dalam perencanaan dan pemasangan rambu adalah: 1. Keseragaman bentuk dan ukuran rambu Keseragaman dalam alat kontrol lalu lintas memudahkan tugas pengemudi untuk mengenal, memahami dan memberikan respon. Konsistensi dalam penerapan bentuk dan ukuran rambu akan menghasilkan konsistensi persepsi dan respon pengemudi. 2. Desain rambu Warna, bentuk, ukuran, dan tingkat retrorefleksi yang memenuhi standar akan menarik perhatian pengguna jalan, mudah dipahami dan memberikan waktu yang cukup bagi pengemudi dalam memberikan respon. 3. Lokasi rambu Lokasi rambu berhubungan dengan pengemudi sehingga pengemudi yang berjalan dengan kecepatan normal dapat memiliki waktu yang cukup dalam memberikan respon.
  • 38. 4. Operasi rambu Rambu yang benar pada lokasi yang tepat harus memenuhi kebutuhan lalu lintas dan diperlukan pelayanan yang konsisten dengan memasang rambu yang sesuai kebutuhan. 5. Pemeliharaan rambu Pemeliharaan rambu diperlukan agar rambu tetap berfungsi baik Jarak Penempatan Rambu dibagi dua berdasarkan letaknya : 1. Rambu di sebelah kiri (Gambar 2.18) a. Rambu ditempatkan di sebelah kiri menurut arah lalu lintas, di luar jarak tertentu dan tepi paling luar bahu jalan atau jalur lalu lintas kendaraan dan tidak merintangi lalu lintas kendaraan atau pejalan kaki. b. Jarak penempatan antara rambu yang terdekat dengan bagian tepi paling luar bahu jalan atau jalur lalu lintas kendaraan minimal 0,60 meter. c. Penempatan rambu harus mudah dilihat dengan jelas oleh pemakai jalan. Gambar 2.18 Rambu di Kiri 2. Rambu di sebelah kanan (Gambar II.19) a. Dalam keadaan tertentu dengan mempertimbangkan lokasi dan kondisi lalu lintas rambu dapat ditempatkan disebelah kanan atau di atas daerah manfaat jalan
  • 39. b. Penempatan rambu di sebelah kanan jalan atau daerah manfaat jalan harus mempertimbangkan faktor-faktor antara lain geografis, geometris jalan, kondisi lalu lintas, jarak pandang dan kecepatan rencana. c. Rambu yang dipasang pada pemisah jalan (median) ditempatkan denganjarak 0,30 mdari bagian paling luar bagian jalan. Gambar 2.19 Rambu di Kanan B. Tinggi rambu a. Ketinggian penempatan rambu pada sisi jalan minimum 1,75 meter dan maksimum 2,65 meter diukur dari permukaan jalan sampai dengan sisi daun rambu bagian bawah, atau papan tambahan bagian bawah apabila rambu dilengkapi dengan papan tambahan. Gambar 2.20a Tinggi Rambu
  • 40. b. Ketinggian penempatan rambu di lokasi fasilitas pejalan kaki minimum 2,00 meter dan maksimum 2,65 meter diukur dari permukaan fasilitas pejalan kaki sampai dengan sisi daun rambu bagian bawah atau papan tambahan bagian bawah, apabila rambu dilengkapi dengan papan tambahan. (Gambar II.20b) Gambar 2.20b Tinggi Rambu. c. Khusus untuk rambu peringatan pada Gambar 2.20c ditempatkan dengan ketinggian 1,20 meter diukur dari permukaan jalan sampai dengan sisi rambu bagian bawah. 1,20 m Gambar 2.20c Tinggi Rambu
  • 41. BAB III METODOLOGI PENELITIAN 3.1 Tahapan Penelitian Tahapan penelitian diawali dengan mengetahui permasalahan dan tujuan hingga diperoleh kesimpulan dan saran mengenai kebutuhan perlengkapan jalan. PERMASALAHAN DAN TUJUAN KAJIAN PUSTAKA - Pedoman Penanganan Lokasi Rawan Kecelakaan Lalu Lintas (Depkimpraswil, 2004) - Tata Cara Perencanaan Geometrik Jalan Antar Kota (Dep.PU BM, 1997) - Pedoman Marka Jalan (Dep.Kimpraswil, 2004), Panduan Penempatan Fasilitas Perlengkapan Jalan (Dep.Hub), Tata Cara Pemasangan Rambu dan Marka Jalan (Dep. PU BM, 1991), MUTCD (FHA, 2007) PENGUMPULAN DATA DATA PRIMER DATA SEKUNDER - Survey Geometri Jalan Data Kecelakaan Polres - Survey Perlengkapan Jalan Banyuasin Tahun 2008-2009 PENGOLAHAN DATA - Analisis Kecelakaan - Analisis Geometri Jalan - Analisis Perlengkapan Jalan ANALISA DAN PEMBAHASAN Kebutuhan Infrastruktur Perlengkapan Jalan Kesimpulan dan Saran Gambar 3.1 Tahapan Penelitian
  • 42. 3.2 Metode Penelitian Penelitian ini akan dilakukan pada jalan Palembang - Betung yang merupakan wilayah Kabupaten Banyuasin. Penelitian ini termasuk dalam penelitian deskriptif dan analitik. Didalam penelitian ini akan dilakukan observasi dan survey analitis kondisi geometri jalan pada titik yang paling rawan terjadinya kecelakaan lalu lintas. Observasi dilakukan pada daerah yang paling sering terjadi kecelakaan untuk mengetahui kondisi geometri jalan dan perlengkapan jalan yang tersedia. Metode survey juga dilakukan dengan menggunakan alat ukur untuk memperoleh data-data kondisi geometri jalan dan perlengkapan jalan yang tersedia. 3.3 Pengambilan Data Pengambilan data merupakan suatu cara atau proses yang sistimatis dalam pencatatan, dan penyajian fakta untuk mencapai tujuan tertentu. Pengambilan data dilakukan antara lain berupa data sekunder dan data primer : A. DATA SEKUNDER Data sekunder diperoleh adalah data-data kecelakaan lalu lintas yang tercatat pada Polres Banyuasin tahun 2008 hingga tahun 2009. Data kecelakaan berupa data hasil rekapitulasi data kecelakaan lalu lintas Polres Banyuasin. Data-data sekunder tersebut antara lain : - Lokasi kecelakaan : jalan, kecamatan, kelurahan - Tanggal dan waktu kejadian - Kondisi geometri jalan : vertikal dan horizontal - Korban kecelakaan : meninggal dunia, luka berat dan luka ringan - Kendaraan yang terlibat - Karakteristik Pengemudi : umur dan Surat Ijin Mengemudi (SIM) - Tipe kecelakaan
  • 43. B. DATA PRIMER Data primer diperoleh dengan melakukan survey deskriptif dan analitis geometri jalan. Data yang diambil adalah data geometri jalan dan data perlengkapan jalan. Sebagai data pendukung dilakukan survey untuk memperoleh data kecepatan dan data volume lalu lintas. 1. Data geometri jalan Data geometri jalan diperoleh dengan melakukan observasi atau survey kondisi geometri jalan dan lingkungan jalan dan dilakukan pengukuran dengan menggunakan alat, tergantung kondisi titik rawan kecelakaan. Kondisi geometri jalan antara lain : a. Alinemen vertikal dan horizontal b. Lebar lajur pendakian c. Penyempitan di jembatan d. Pelebaran di tikungan e. Penghalang pandangan/kebebasan pandangan g. Tikungan gabungan h. Koordinasi alinemen Kondisi lingkungan jalan yaitu jalan dan fasilitas sosial / umum yang tersedia antara lain: a. bangunan sekolah b. mesjid c. pasar kaget d. jalan lokal e. jembatan
  • 44. f. stasiun pompa bensin dan lain-lain 2. Data perlengkapan jalan Metode pengambilan data perlengkapan jalan yaitu dengan survey perlengkapan jalan yang tersedia yaitu jumlah dan jenis, penempatan, keseragaman bentuk ukuran dan konsistensi perlengkapan jalan. 3. Data volume lalu lintas Untuk mendapatkan data volume lalu lintas akan dilakukan survey lalu lintas yang dilakukan 2 hari selama 3 x 2 jam. Survey ini dilakukan dengan memilih hari dan jam yang dianggap paling padat lalulintas, hari dan jam yang paling sering terjadi kecelakaan lalu lintas dan hari biasa untuk kondisi lalu lintas normal. 4. Data Kecepatan Untuk mendapatkan data kecepatan akan dilakukan survey kecepatan dengan menggunakan kendaraan. Data kecepatan kendaraan dilakukan pada hari dan jam yang paling sering terjadi kecelakaan. Pengambilan data kecelakaan disesuaikan jumlahnya yang dapat mewakili kecepatan lalu lintas kendaraan. 3.4 Pengolahan Data Pengolahan data sekunder titik rawan kecelakaan dilakukan dengan teknik pemeringkatan lokasi yang paling sering terjadinya kecelakaan yaitu data kecelakaan yang terjadi selama tahun 2008 – 2009 Polres Banyuasin. Setelah diperoleh titik rawan kecelakaan, dilakukan observasi dan survey kondisi geometri jalan dan perlengkapan jalan yang tersedia. Observasi dilakukan untuk mengetahui kondisi geometri jalan (kondisi jalan dan lingkungan) dan perlengkapan jalan yang tersedia (rambu-rambu, marka jalan, alat pemberi isyarat lalulintas, alat pengendali dan pengaman pemakai jalan dan fasilitas pendukung jalan). Pengolahan data primer geometri jalan dilakukan sesuai dengan standar perencanaan geometri jalan (Dep.PU Binamarga, 1997).
  • 45. 3.5 Analisa dan Pembahasan Analisa dan pembahasan kebutuhan infrastruktur perlengkapan jalan dilakukan pada titik rawan kecelakaan berdasarkan data eksisting perlengkapan jalan dan kekurangan perlengkapan. Analisa dilakukan dengan mengukur kondisi geometri jalan (kondisi jalan dan lingkungan) serta perlengkapan jalan yang tersedia (konsistensinya dan kebutuhan infrastruktur perlengkapan jalan).
  • 46. DAFTAR PUSTAKA AASHTO (2001), A Policy on Geometric Design of Highways and Streets, Washington,D.C. Badan Standardisasi Nasional (2004), Geometri Jalan Perkotaan. Departemen Kimpraswil (2004), Pedoman Marka Jalan Departemen Perhubungan (2008), Panduan Penempatan Fasilitas Perlengkapan Jalan Departemen Pekerjaan Umum Binamarga (1991), Tata Cara Pemasangan Rambu dan Marka Jalan Direktorat Jenderal Bina Marga-Departemen Pekerjaan Umum RI (1997), Tata Cara Perencanaan Geometrik Jalan Antar Kota, Jakarta. Dirjen Perhubungan Darat (2008) Pedoman Teknis Kampanye Program Keselamatan. Federal Highway Administration (2007), Manual Uniform On Traffic Control Devices, US Department and Transportation. KNKT (2007), Ringkasan Hasil Investigasi Keselamatan Transportasi Lalu Lintas Angkutan Jalan, Departemen Perhubungan, Jakarta Panitia Teknik Standardisasi Bidang Prasarana Tansportasi (2004), Pedoman Konstruksi Bangunan; Penanganan Lokasi Rawan Kecelakaan Lalu Lintas, Departemen Permukiman dan Prasarana Wilayah. Pemerintah Republik Indonesia (1980), Undang- Undang Nomor 13 Tahun 1980 tentang Jalan, Jakarta. Pemerintah Republik Indonesia (1993), Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 1993 tentang Prasarana dan Lalulintas Jalan, Jakarta. Umar Husein (2004), Metode Penelitian Untuk Skripsi dan Tesis Bisnis, PT. Raja Grafindo Persada, Jakarta.
  • 49.
  • 50.
  • 52.