SlideShare a Scribd company logo
1 of 20
Download to read offline
SENGKETA JUAL BELI TANAH ADAT
TOBATDJI ENJ’ROS DI JAYAPURA, PAPUA
NAMA ANGGOTA:
1. Rika Sri Amalia (16309863)
2. Yogi Oktopianto (16309875)
3. Yurista Vipriyanti (16309876)
Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan
Universitas Gunadarma
2012
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar belakang
Tanah sebagai karunia Tuhan Yang Maha Esa mempunyai fungsi yang
sangat penting sebagai kebutuhan manusia. Tanah untuk daerah tertentu harganya
semakin mahal, maka semakin sulit untuk mendapatkannya sehingga tanah seolah
menjadi barang langka. Penguasaan dan pengaturan serta penyelenggaraan
penggunaan tanah oleh Negara diarahkan pemanfaatannya dengan
mempertahankan Hak Atas Tanah Ulayat, Tanah Rakyat dan fungsi sosial untuk
mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.
Hasil pengamatan bahwa masyarakat adat Tobadji Enj’ros di Jayapura
merupakan persekutuan hukum adat teritorial dan geologis. Keberadaannya masih
diakui serta masih mempertahankan pemerintahan adat dan sangat tergantung
pada tanah Hak Ulayat. Pembuatan hukum pelepasan Hak Ulayat dilaksanakan
dengan musyawarah adat pada peradilan adat, dengan dibuatnya surat pelepasan
adat yang disaksikan oleh para tokoh adat. Pelaksanaan jual beli didasarkan pada
pelepasan adat dan proses pendaftaran tanah dilaksanakan dengan mekanisme
yang telah baku berlaku sesuai ketentuan pendaftaran tanah.
Pelaksanaan jual beli tanah hak ulayat tidak dengan prosedur pelepasan
adat yang benar sesuai hukum adat dan peraturan pertanahan maka dilakukan
tindakan dengan surat teguran, jika tidak ada penyelesaian dengan musyawarah
adat tanah disengketakan, selanjutnya perkara sengketa tanah diajukan ke
pengadilan sampai ada putusan pengadilan yang menjamin kekuatan hukum yang
tetap. Akibat hukumnya, jika proses penerbitan sertifikat tidak sesuai dengan
prosedur hukum adat dan pendaftaran tanah, maka batal demi hukum atas dasar
putusan pengadilan dengan eksekusi oleh pihak yang berwenang.
Penguasaan dan pengaturan serta penyelenggaraan penggunaan tanah oleh
Negara diarahkan pemanfaatannya dengan mempertahankan Hak Atas Tanah
Ulayat, Tanah Rakyat dan fungsi sosial untuk mewujudkan keadilan sosial bagi
seluruh rakyat Indonesia. Hal tersebut lebih lanjut ditegaskan dalam Pasal 6
Undang-Undang Pokok Agraria No. 5 Tahun 1960 yang berbunyi: “Semua hak
atas tanah mempunyai fungsi sosial”. Penguasaan terhadap tanah hak ulayat
termasuk di Jayapura seharusnya mengacu pada Undang-Undang Pokok Agraria
Nomor 5 tahun 1960 dan peraturan pelaksanaan lainnya.
1.2 Tujuan
Tujuan dari penulisan laporan ini adalah :
1. Mahasiswa mampu mendefinisikan adat, ulayat, girik, pengelolaan,
sewa, guna bangunan, dan milik
2. Mahasiswa mampu menjelaskan secara tuntas masalah hak yang
berkaitan dengan tanah untuk pembangunan pada suku Tobadji Enj’ros
di Jayapura, Papua.
1.3 Rumusan Masalah
1. Mendefinisikan adat, ulayat, girik, pengelolaan, sewa, guna bangunan,
dan milik
2. Menjelaskan masalah hak yang berkaitan dengan tanah untuk
bangunan pada suku Tobadji Enj’ros di Jayapura, Papua
BAB II
PEMBAHASAN
2.1 Definisi
Adat adalah gagasan kebudayaan yang terdiri dari nilai-nilai kebudayaan,
norma, kebiasaan, kelembagaan, dan hukum adat yang lazim dilakukan di suatu
daerah. Apabila adat ini tidak dilaksanakan akan terjadi kerancuan yang
menimbulkan sanksi tak tertulis oleh masyarakat setempat terhadap pelaku yang
dianggap menyimpang. Hukum adat adalah sistem hukum yang dikenal dalam
lingkungan kehidupan sosial di Indonesia dan negara-negara Asia lainnya
seperti Jepang, India, dan Tiongkok. Hukum adat adalah hukum asli
bangsa Indonesia. Sumbernya adalah peraturan-peraturan hukum tidak tertulis
yang tumbuh dan berkembang dan dipertahankan dengan kesadaran hukum
masyarakatnya. Karena peraturan-peraturan ini tidak tertulis dan tumbuh
kembang, maka hukum adat memiliki kemampuan menyesuaikan diri dan elastis.
Selain itu dikenal pula masyarakat hukum adat yaitu sekelompok orang yang
terikat oleh tatanan hukum adatnya sebagai warga bersama suatu persekutuan
hukum karena kesamaan tempat tinggal ataupun atas dasar keturunan.
Tanah ulayat adalah bidang tanah yang di atasnya terdapat hak ulayat
dari suatu masyarakat hukum adat tertentu. Hak ulayat adalah kewenangan, yang
menurut hukum adat, dimiliki oleh masyarakat hukum adat atas wilayah tertentu
yang merupakan lingkungan warganya, dimana kewenangan ini memperbolehkan
masyarakat untuk mengambil manfaat dari sumber daya alam, termasuk tanah,
dalam wilayah tersebut bagi kelangsungan hidupnya. Masyarakat dan sumber
daya yang dimaksud memiliki hubungan secara lahiriah dan batiniah turun
temurun dan tidak terputus antara masyarakat hukum adat tersebut dengan
wilayah yang bersangkutan.
Pengelolaan dapat didefinisikan sebagai suatu rangkaian pekerjaan atau
usaha yang dilakukan oleh sekelompok orang untuk melakukan serangkaian kerja
dalam mencapai tujuan tertentu. Sedangkan hak guna bangunan adalah hak untuk
mendirikan dan mempunyai bangunan-bangunan atas tanah yang bukan miliknya
sendiri (Pasal 35 Ayat 1 UUPA).
2.2 Kasus Hak Ulayat Pada Suku Tobatdji Enj’Ros Di Kota Jayapura
Papua
Keberadaan manusia tidak dapat dilepaskan dengan tanah. Ia merupakan
unsur yang esensial yang paling diperlukan selain kebutuhan hidup yang lain,
bahkan dapat dikatakan tanah adalah suatu tempat bagi manusia menjalani
kehidupannya serta memperoleh sumber untuk melanjutkan kehidupannya.
Peningkatan kebutuhan tanah tersebut karena Indonesia sebagai Negara
berkembang yang sedang membangun di berbagai bidang, sehingga banyak
permasalahan berkaitan dengan pengalihan hak atas tanah termasuk tanah hak
ulayat masyarakat Tobatdji Enj'ros yang dilakukan melalui jual beli dengan
pelepasan adat. Oleh karena itu kebutuhan akan dukungan berupa jaminan
kepastian hukum di bidang pertanahan pada masyarakat perlu ditingkatkan
dengan perangkat hukum yang tertulis, lengkap dan jelas yang dilaksanakan
secara konsisten sangat diperlukan dalam pemberian jaminan kepastian hukum di
bidang pertanahan tersebut. Disamping itu yang tidak kalah pentingnya adalah
terselenggaranya pendaftaran tanah demi adanya jaminan kepastian hukum hak
atas tanah.
Undang-Undang Nomor 5 tahun 1960 tentang Peraturan Dasar
Pokok-Pokok Agraria (UUPA) yang memuat dasar-dasar pokok di bidang
pertanahan merupakan landasan bagi usaha pembaharuan hukum sehinngga dapat
diharapkan adanya jaminan kepastian hukum bagi masyarakat dalam
memanfaatkan fungsi bumi, air dan ruang angkasa serta kekayaan alam yang
terkandung di dalamnya untuk kesejahteraan bersama secara adil. Tegasnya untuk
mencapai kesejahteraan dimana dapat secara aman melaksanakan hak dan
kewajiban yang diperolehnya sesuai dengan peraturan yang telah memberikan
jaminan kepastian perlindungan terhadap hak dan kewajiban tersebut.
Masyarakat adat Kota Jayapura menyatakan bahwa semua tanah di Papua
termasuk di Kota Jayapura merupakan tanah hak ulayat, kecuali yang telah
dialihkan dengan pelepasan adat. Tanah Hak Ulayat luasnya semakin berkurang
karena sudah ada proses pengalihan jual beli dengan pelepasan adat, tetapi tidak
sesuai dengan prosedur yang benar menurut hukum adat dan proses pelaksanaan
jual beli serta pendaftaran tanahnya. Peristiwa tersebut menimbulkan banyak
masalah tanah di Kota Jayapura dan mengakibatkan tumpang tindih kepemilikan
penguasaan tanah hak ulayat yang menimbulkan kerugian pada masyarakat
hukum adat.
Pada prinsipnya seluruh masyarakat hukum adat tidak memperbolehkan
mengalihkan hak atas tanah ulayat melalui jual beli dengan pelepasan adat karena
akan kehilangan tanah ulayat untuk selamanya. Tetapi karena kebutuhan tanah
guna kepentingan Negara untuk pembangunan dan kepentingan sosial
kemasyarakatan juga masyarakat lain di luar masyarakat hukum adat, maka hak
ulayat masyarakat hukum adat diperjualbelikan dengan pelepasan adat.
Dalam kasus jual beli tanah hak ulayat dengan pelepasan adat yang
menimbulkan sengketa sampai tingkat Peradilan Mahkamah Agung antara Hengki
Dawir kepala suku Tobatdji-Enj'ros dengan para penggugat lain melawan
Handoyo Tjondro Kusumo (perwakilan dari Toko Aneka Ria Jayapura) dan
tergugat lainnya merupakan fakta kasus perkara tanah hak ulayat masyarakat
hukum adat kota Jayapura. Sengketa perkara tanah seperti contoh di atas sangat
banyak dan sedang dalam proses penyelesaian baik melalui musyawarah adat
maupun melalui pengadilan. Dalam banyak perkara dimenangkan oleh
masyarakat hukum adat, karena hakim melihat peristiwa kongkritnya.
Jual Beli Tanah Di Jayapura
Tidak Sesuai Dengan
Pelepasan Adat
Sesuai Dengan
Pelepasan Adat
Surat Keteranga
Pelepasan Adat
Penyelesaian Sengketa
dangan Musyawarah
Tidak Selesai dengan
Musyawarah
Selesai dengan
Keputusan
Musyawarah
Perkara Sengketa
Diajukan ke pengadilan
Putusan Pengadilan
Sertifikat Tanah
Eksekusi Oleh Pihak Berwenang
( Tanah Kembali Menjadi Milik Ulayat )
Proses Pendaftaran
Tanah
Sertifikat
Gambar 1 . Proses Jual-beli Tanah Adat Tobatdji-Enj'ros
di Jayapura, Papua
Kasus sengketa tanah seperti di atas sering terjadi karena adanya
penyimpangan yang disebabkan hubungan hukum yang tertutup dan tidak sesuai
dengan azas hukum perjanjian jual beli yang terbuka. Maka perbuatan hukum
tersebut dianggap tidak sah batal demi hukum dan akan menimbulkan masalah
bagi para pihak antara penjual dan pembeli. Disinilah peranan Kepala Adat
Ondoafi yang mempunyai kekuasaan, menentukan sikap untuk dapat
menyelesaikan masalah jual beli tanah hak ulayat yang dilakukan masyarakat adat
dengan pihak lain. Pelaksanaan jual beli yang dilakukan sering tidak dengan
proses yang ditentukan masyarakat adat, hukum adat, juga sebaliknya Kepala
Adat Ondoafi dalam melakukan perbuatan pengalihan hak tanah adat tidak
melihat kepentingan anggota masyarakat adat.
Dalam hukum adat, tanah merupakan masalah yang sangat penting.
Hubungan antara manusia dengan tanah sangat erat, seperti yang telah dijelaskan
di atas, bahwa tanah sebagai tempat manusia untuk menjalankan dan melanjutkan
kehidupannya Pada masyarakat hukum adat Kota Jayapura terdapat silsilah
otoritas ke-Ondoafi-an besar Tobatdji Enj'ros dipimpin oleh suku hamadi.
Masyarakat adat di Jayapura dikepalai oleh seorang kepala adat dan gelar yang
digunakan antara daerah satu dengan daerah lain ada persamaan dan perbedaan.
Perbedaanya karena pengaruh dari ragam bahasa dan jenis bahasa daerah yang
digunakan oleh suku-suku di Jayapura.
Apabila sesuatu hak terjadinya menurut hukum adat, maka prosesnya pada
pembukuan tanah ulayat masyarakat adat setempat melalui proses yang lama.
Untuk keperluan pendaftaran hak diperlukan suatu surat keputusan pengakuan hak
dari Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi setempat atau
Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten / Kota sebagai penetapan pemerintah.
Pendaftaran hak mempunyai arti dan fungsi di samping sebagai alat pembuktian
yang kuat juga merupakan syarat lahirnya hak atas tanah tersebut.
Dasar pengakuan keberadaan hak ulayat terdapat dalam ketentuan
Undang-Undang Pokok Agrarian No. 5 tahun 1960 Pasal 3 yang berbunyi:
Dengan mengingat ketentuan-ketentuan dalam Pasal 1 dan 2 pelaksanaan hak
ulayat dan hak-hak yang serupa itu dari masyarakat hukum adat, sepanjang
menurut kenyataannya masih ada, harus sedemikian rupa sehingga sesuai dengan
kepentingan nasional dan Negara, yang berdasarkan atas persatuan bangsa serta
tidak boleh bertentangan dengan undang-undang dan peraturanperaturan lain yang
lebih tinggi.
Atas dasar Pasal 3 Undang-Undang Pokok Agraria, maka hak ulayat di
dalam keberadaanya diakui oleh negara akan tetapi tidak boleh bertentangan
dengan peraturan yang lebih tinggi, sehingga peraturan daerah mengenai hak
ulayat masyarakat hukum adat juga harus ada harmonisasi dengan peraturan yang
lebih tinggi.
Persoalan yang muncul, peraturan yang khusus mengenai hak ulayat
belum ada tetapi hanya peraturan pelaksanaan dalam penanganan masalah-
masalah tanah adat, sedang kebutuhan peraturan itu sangat dibutuhkan.
Peraturan Menteri Agraria No. 1 Tahun 1999 dalam Pasal 2 disebutkan untuk
menangani sengketa pertanahan yang disampaikan kepada Kantor Menteri Negara
Agraria/Badan Pertanahan Nasional dibentuk unit kerja prosedural yang
keanggotaannya berasal dari unit kerja struktural di lingkungan Kantor Menteri
Negara Agraria/Badan Pertanahan Nasional.
Pelaksanaan penanganan sengketa pertanahan dipertegas dalam Peraturan
Menteri Agraria No. 5 Tahun 1999 tentang Penyelesaian Sengketa Tanah
Hak Ulayat. PMA No. 5 Tahun 1999 dalam Pasal 2 ayat (1) disebutkan
pelaksanaan Hak Ulayat sepanjang pada kenyataannya masih ada yang
bersangkutan menurut ketentuan hukum adat setempat. Ketentuan Pasal 2 ayat (2)
menyebutkan: Hak Ulayat hukum adat dianggap masih ada apabila:
a. Terdapat sekumpulan orang yang masih merasa terkait oleh tatanan hukum
adatnya.
b. Terdapat Tanah Ulayat terutama yang menjadi lingkungan hidup para
warga persekutuan hukum tersebut.
c. Terdapat tatanan hukum adat mengenai penguasaan dan penggunaan
Tanah Hak Ulayat yang berlaku dan dihuni oleh para warga persekutuan
hukum adat.
Pemerintah Daerah Papua bersama BPN (Badan Pertanahan Nasional)
Provinsi Papua dan Lembaga-lembaga adat membuat Rancangan Peraturan
Daerah Khusus (RAPERDASUS) Hak Tanah Ulayat Masyarakat Hukum Adat
Papua. Penyempurnaan Hukum Tanah Nasional sudah merupakan kebutuhan,
apalagi Majelis Permusyawaratan Rakyat melalui TAP MPR No. IX/ MPR/ 2001
tentang Pembaruan Agraria Pengelolaan Sumber Daya Alam sudah memberi
mandat kepada pemerintah untuk mengupayakan produk hukum pertanahan yang
sesuai dengan kebutuhan masyarakat yang menjamin adanya persamaan hak
memperoleh hak atas tanah. Masyarakat juga membutuhkan prosedur pendaftaran
hak yang sederhana sesuai dengan asas sederhana dari pendaftaran tanah bahwa
agar ketentuan pokok maupun prosedur pendaftaran tanah mudah dipahami oleh
pihak-pihak yang bersangkutan, terutama para pemegang hak atas tanah.
Dalam Peraturan Pemerintah nomor 24 tahun 1997 tentang
Pendaftaran Tanah disebutkan tujuan pendaftaran adalah untuk memberikan
jaminan kepastian hukum dan perlindungan terhadap hak dan kewajiban
pemegang hak atas tanah. Dalam peraturan tentang pendaftaran tanah dan aturan
pelaksanaannya diatur tentang proses peralihan hak atas tanah dan
pendaftarannya, yang berakhir dengan terbitnya sertifikat. Oleh karena itu
kekuatan sertifikat akan tergantung dari keabsahan perbuatan hukumnya.
Minimnya bukti kepemilikan tanah tidak jarang mengakibatkan konflik
bahkan banyak yang berujung dengan sengketa perkara di pengadilan. Data dari
Konsorsium Pembaruan Agraria (KPA) juga menunjukkan kasus pertanahan terus
menanjak, sebagaian besar bahkan mulai diwarnai tindak kekerasan. Dari Januari
sampai April 2007 saja, sedikitnya 13 perkara yang berujung pada penangkapan
penyiksaan,penculikan, bahkan korban tewas. Menurut catatan data lama BPN
mencatat, dari 2.810 kasus yang punya skala nasional, separuh diantaranya masih
berstatus sengketa. Dari jumlah itu, 322 kasus berpotensi memacu konflik
kekerasan dan hanya 1.065 kasus yang sudah ditangani pengadilan.
Perbuatan hukum jual beli tanah berdasarkan sistem hukum adat sangatlah
berbeda dengan hukum barat secara umum pelaksanaan Jual beli dengan
pelepasan adat yang seringkali terjadi di masyarakat Tobatdji Enj’ros dilakukan
secara adat.
Adapun syarat pendaftaran Tanah pertama kali terhadap pemohon hak baru dari
tanah Hak ulayat sebagai berikut :
a. Surat keterangan pelepasan adat.
b. Surat permohonan yang ditandatangani oleh pemohon.
c. Akta jual beli dari PPAT.
d. Foto copy KTP pemohon yang telah dilegalisir oleh pejabat yang
berwenang.
e. Surat keterangan dari kepala desa/kelurahan tentang penguasaan dan
perihal selalu yuridis tanah belum bersertipikat.
f. Penelitian dari Kantor Badan Pertanahan Nasional mengenai batas-batas
tanah dan penetapan batas tanah.
g. Berita acara pengesahan pengumuman.
h. Data fisik dan data yuridis.
i. Peta bidang tanah.
j. Kwintansi jual beli tanah hak ulayat.
k. Kwintansi biaya pendaftaran tanah sesuai surat perintah setor (SPS)
kepada kas negara.
2.3 Pelaksanaan Jual beli dan penyimpangannya
Pelaksanaan jual beli tanah menurut hukum adat pada masyarakat Tobatdji
Enj’ros dilaksanakan dengan cara:
a. Musyawarah adat antara pembeli dengan penjual dilaksanakan pada
peradilan adat yang disaksikan oleh kepala suku, tua-tua adat serta kerabat
anggota persekutuan adat.
b. Putusan musyawarah adat yang telah disahkan oleh Ondoafi yang
disaksikan oleh kerabat dan para saksi dibuatlah surat keterangan pelepasan
adat.
c. Berdasarkan Pasal 3 PMPA No. 2 Tahun 1962 maka dibuat surat
keterangan dari Kelurahan/Desa mengetahui Kepala Distrik/Camat.
Kegiatan jual beli tanah Hak ulayat tetap saja banyak berlangsung
berdasarkan akta dibawah tangan diatas kertas segel maupun kwintasi, dari
kelurahan seharusnya mengetahui lokasi tanah yang dilepaskan jual beli tersebut
tanpa melalui prosedur dengan pelepasan adat, dan peraturan pendaftaran tanah
yang berlaku.
Pendaftaran Tanah Hak ulayat Kota Jayapura tidak dapat dilaksanakan
dengan konversi. Namun harus dengan pengakuan dan penegasan hak oleh kepala
BPN kota dengan alas hak yaitu surat pelepasan adat sebagai bukti tertulis karena
adanya saksi-saksi dari masyarakat Tobatdji Enj’ros kepala suku dan mengetahui
kepala adat Ondoafi berdasarkan pada musyawarah adat.
Dengan terbitnya Peraturan Menteri Dalam Negeri nomor 15 tahun 1975,
tentang tata cara pembebasan tanah, justru lebih memperkuat kedudukan para
investor, sehingga dengan bebas dapat menunjuk bidang-bidang / hamparan tanah
mana yang diinginkan. Pemerintah menjadi payung atas tindakan investor
tersebut, dengan alasan demi kepentingan umum, sehingga harga tanah dapat
ditekan semurah mungkin, apabila pemilik tanah tidak mau melepaskan, maka
berbagai taktik termasuk intimidasi dilakukan.
Beberapa bentuk penindasan yang terjadi terhadap masyarakat Tobatdji Enj’ros :
1. Intimidasi, terror dan kekerasan fisik
2. Pemancangan tanda-tanda larangan, pematokan, pembongkaran dan
pembuldoseran
3. Penangkapan, pemenjaraan dan pencegahan-pencegahan
4. Pemindahan secara missal
5. Isolasi
6. Penggunaan kekuaasan di ranah hukum
Permasalahan seperti uraian diatas terjadi pada masyarakat Tobatdji
Enj'ros yang mempertahankan hak ulayat. Pengaturan Penguasaan dan Pemilikan
Tanah dilakukan secara sentralisasi dengan pengertian diperlakukan sama,
khususnya dalam kegiatan pemindahan hak, terutama proses jual beli tanah, untuk
memperkecil perbuatan perjanjian pemindahan hak dibawah tangan, maka
pemerintahan telah mengeluarkan Instruksi Menteri Dalam Negeri /
INMENDAGRI nomor 27 tahun 1973, tentang pengawasan pemindahan hak atas
tanah yang pada prinsipnya para Kepala Desa/Pejabat yang setingkat, dilarang
menguatkan bentuk perjanjian tersebut.
2.3 Regulasi
UUD 1945
Pasal 33 ayat ( 3)
UU No. 5/ 1960
UUPA
Tanah Hak Ulayat
Pasal 3 UUPA
Rancangan
RAPERDASUS
Tentang Hak Ulayat
Papua
PP No. 24/ 1997
Tentang
pendaftaran tanah
PMA/ K.a BPN No. 5 / 1999
Tentang Pedoman
Penyelesaian Masalah Hak
Ulayat Masyarakat Hukum
PMA/ K.a BPN No. 3 / 1997
Tentang Ketentuan
Pelaksanaan PP No. 24/1997
Peraturan Pemerintah Nomor 37
Tahun 1998 tentang Jabatan
Pejabat Pembuat Akta Tanah
Peraturan Menteri Agraria
K.a BPN No. 1/ 1999 Tentang
Tata Cara Penanganan Sengketa
Tanah
Kesepakatan Bersama BPN
dengan Kepolisian Negara Nomor
3 SKB – BPN RI. 2007 Tentang
Penanganan Masalah Pertanahan
TAP MPR NO.
IX/MPR/2001 Tentang
Pembaharuan Agraria
Pengelolaan SDA
Rancangan UU
Tentang Sumber Daya
Agraria
BAB IV
KESIMPULAN DAN SARAN
4.1 Kesimpulan
Berdasarkan uraian pembahasan mengenai Jual Beli tanah Hak Ulayat
Dengan Pelepasan Adat Sebagai Syarat Pendaftaran Tanah Pada Suku Tobatdji
Enj’ros Di Kota Jayapura Papua dapat disimpulkan beberapa hal sebagai berikut :
1. Pelaksanaan jual beli menurut hukum adat Tobatdji Enj’ros dilaksanakan
dengan musyawarah adat yang disaksikan oleh para tokoh adat, para kerabat
dan persekutuan hukum adat. Keputusan musyawarah dalam pembuatan surat
keterangan pelepasan adat sebagai alas hak permohonan sertifikat diketahui
oleh lurah dan kepala distrik/camat.
2. Penyimpangan pelaksanaan jual beli tanah hak ulayat di kota Jayapura banyak
terjadi dengan berbagai penindasan dan intimidasi. Masyarakat adat khususnya
Tobatdji Enj’ros sangat dirugikan karena pelaksanaan jual beli tanah hak
ulayat tidak melalui pelepasan adat dan ketentuan hukum adat serta peraturan
perundang-undangan yang berlaku.
3. Proses pendaftaran tanah hak ulayat didasarkan pada pelepasan hak ulayat
sebagai alas hak, tetapi dengan pelaksanaan jual beli yang tidak sesuai
prosedur ketentuan hukum adat dan peraturan yang berlaku menimbulkan
sengketa, perkara dan konflik horizontal antara masyarakat hukum adat dengan
Pihak Pemerintah Pertanahan kota Jayapura yang menerbitkan sertifikat.
4. Penyelesaian hukum sengketa perkara tanah hak ulayat yang sudah terbit
sertipikatnya diselesaikan dengan dua cara yaitu :
a. Sengketa tanah diselesaikan dengan musyawarah adat pada para-para adat/
peradilan adat untuk bermusyawarah dengan pihak yang menguasai tanah
hak ulayat dengan pembayaran ganti rugi.
b. Perkara tanah diselesaikan melalui peradilan karena tidak adanya mufakat
dalam para-para adat/ peradilan adat. Perkara disidangkan pada tingkat
pengadilan tata usaha Negara, Pengadilan Negeri, Pengadilan Tinggi sampai
pada tingkat Kasasi di Mahkamah Agung untuk mendapatkan keputusan
pengadilan yang mempunyai kekuatan hukum tetap dan dilanjutkan
tindakan eksekusi oleh yang berwajib.
4.2 Saran
1. Pelaksanaan proses jual beli hak ulayat diharapkan pihak pembeli harus
benar-benar mengetahui letak tanah ulayat, milik masyarakat adat, suku
yang berhak atas tanah ulayat, yang akan dimintakan surat pernyataan
pelepasan adat. Hal ini penting sebelum terjadi kesepakatan/perjanjian jual
beli.
2. Bagi para pihak yang kepemilikan tanah hak yang telah bersertipikat tetapi
tidak mempunyai surat pernyataan pelepasan adat harus kembali mengurus
dengan bermusyawarah dalam para-para adat/ peradilan adat.
3. Pemerintah Daerah melalui Kantor Badan Pertanahan Kota/Kabupaten
bekerjasama dengan masyarakat adat membuat peta kepemilikan Tanah
Hak ulayat agar tidak ada tumpang tindih kepemilikan, untuk
mempermudah pelaksanaan Jual beli tanah ulayat dan proses pendaftaran
pada kantor Pertanahan.
DAFTAR PUSTAKA
www.jayapurakab.go.id/
www.papua.go.id/
http://selaputs.blogspot.com/2010/07/arti-pengertian-definisi-adat.html
http://www.artikata.com/arti-355699-ulayat.html
http://web.syarif.com/index.php?option=com_content&view=article&id=115:giri
k-atau setifikat&catid=39:law&Itemid=59
http://kangmoes.com/artikel-tips-trik-ide-menarik-kreatif.properti-2/hak-guna-
bangunan.html

More Related Content

What's hot

Presentasi etika profesi hukum
Presentasi etika profesi hukumPresentasi etika profesi hukum
Presentasi etika profesi hukumAnto Neo Madani
 
PPT MATERI KULIAH HUKUM ACARA PIDANA
PPT MATERI KULIAH HUKUM ACARA PIDANAPPT MATERI KULIAH HUKUM ACARA PIDANA
PPT MATERI KULIAH HUKUM ACARA PIDANADian Oktavia
 
Hukum perdata internasional - Menentukan titik taut dalam hukum perdata inter...
Hukum perdata internasional - Menentukan titik taut dalam hukum perdata inter...Hukum perdata internasional - Menentukan titik taut dalam hukum perdata inter...
Hukum perdata internasional - Menentukan titik taut dalam hukum perdata inter...Idik Saeful Bahri
 
Pengantar ilmu hukum power point
Pengantar ilmu hukum power pointPengantar ilmu hukum power point
Pengantar ilmu hukum power pointPuspa Bunga
 
Hukum pidana khusus - Definisi, ruang lingkup, dan posisi hukum pidana khusus...
Hukum pidana khusus - Definisi, ruang lingkup, dan posisi hukum pidana khusus...Hukum pidana khusus - Definisi, ruang lingkup, dan posisi hukum pidana khusus...
Hukum pidana khusus - Definisi, ruang lingkup, dan posisi hukum pidana khusus...Idik Saeful Bahri
 
PPT Kel 2 sejarah perkembangan hukum internasional
PPT Kel 2 sejarah perkembangan hukum internasionalPPT Kel 2 sejarah perkembangan hukum internasional
PPT Kel 2 sejarah perkembangan hukum internasionaldayurikaperdana19
 
Sumber hukum administrasi negara
Sumber hukum administrasi negaraSumber hukum administrasi negara
Sumber hukum administrasi negaraNakano
 
Makalah hukum agraria di indonesia
Makalah hukum agraria di indonesiaMakalah hukum agraria di indonesia
Makalah hukum agraria di indonesiaRahmanzie Share
 
pengertian hukum,tujuan hukum,jenis jenis hukum dan macam macam pembagian hukum
pengertian hukum,tujuan hukum,jenis jenis hukum dan macam macam pembagian hukumpengertian hukum,tujuan hukum,jenis jenis hukum dan macam macam pembagian hukum
pengertian hukum,tujuan hukum,jenis jenis hukum dan macam macam pembagian hukumRifa Ramadhani
 
Replik dalam perkara perdata
Replik dalam perkara perdataReplik dalam perkara perdata
Replik dalam perkara perdataTopan Erlando
 
Pengertian, perbedaan dan persamaan han dan htn
Pengertian, perbedaan dan persamaan han dan htnPengertian, perbedaan dan persamaan han dan htn
Pengertian, perbedaan dan persamaan han dan htnDella Mega Alfionita
 
Aliran yg menghubungkan uu,hakim,hukum
Aliran yg menghubungkan uu,hakim,hukumAliran yg menghubungkan uu,hakim,hukum
Aliran yg menghubungkan uu,hakim,hukumDian Permata Sari
 
Pendewasaan (handlichting)
Pendewasaan (handlichting)Pendewasaan (handlichting)
Pendewasaan (handlichting)Zainal Abidin
 
Penegakan Hukum dan Penemuan Hukum by I Gede Auditta
Penegakan Hukum dan Penemuan Hukum by I Gede AudittaPenegakan Hukum dan Penemuan Hukum by I Gede Auditta
Penegakan Hukum dan Penemuan Hukum by I Gede AudittaI Gede Auditta
 
Hukum Pertanahan Pasca UU Cipta Kerja PP No 18 Tahun 2021
Hukum Pertanahan Pasca UU Cipta Kerja PP No 18 Tahun 2021Hukum Pertanahan Pasca UU Cipta Kerja PP No 18 Tahun 2021
Hukum Pertanahan Pasca UU Cipta Kerja PP No 18 Tahun 2021Leks&Co
 

What's hot (20)

Presentasi etika profesi hukum
Presentasi etika profesi hukumPresentasi etika profesi hukum
Presentasi etika profesi hukum
 
PPT MATERI KULIAH HUKUM ACARA PIDANA
PPT MATERI KULIAH HUKUM ACARA PIDANAPPT MATERI KULIAH HUKUM ACARA PIDANA
PPT MATERI KULIAH HUKUM ACARA PIDANA
 
Hukum Agraria - Pendaftaran Tanah
Hukum Agraria - Pendaftaran Tanah Hukum Agraria - Pendaftaran Tanah
Hukum Agraria - Pendaftaran Tanah
 
Hukum perdata internasional - Menentukan titik taut dalam hukum perdata inter...
Hukum perdata internasional - Menentukan titik taut dalam hukum perdata inter...Hukum perdata internasional - Menentukan titik taut dalam hukum perdata inter...
Hukum perdata internasional - Menentukan titik taut dalam hukum perdata inter...
 
Pengantar ilmu hukum power point
Pengantar ilmu hukum power pointPengantar ilmu hukum power point
Pengantar ilmu hukum power point
 
Hukum perdata
Hukum perdataHukum perdata
Hukum perdata
 
Hukum pidana khusus - Definisi, ruang lingkup, dan posisi hukum pidana khusus...
Hukum pidana khusus - Definisi, ruang lingkup, dan posisi hukum pidana khusus...Hukum pidana khusus - Definisi, ruang lingkup, dan posisi hukum pidana khusus...
Hukum pidana khusus - Definisi, ruang lingkup, dan posisi hukum pidana khusus...
 
SANKSI dalam HAN
SANKSI dalam HANSANKSI dalam HAN
SANKSI dalam HAN
 
PPT Kel 2 sejarah perkembangan hukum internasional
PPT Kel 2 sejarah perkembangan hukum internasionalPPT Kel 2 sejarah perkembangan hukum internasional
PPT Kel 2 sejarah perkembangan hukum internasional
 
Sumber hukum administrasi negara
Sumber hukum administrasi negaraSumber hukum administrasi negara
Sumber hukum administrasi negara
 
Makalah hukum agraria di indonesia
Makalah hukum agraria di indonesiaMakalah hukum agraria di indonesia
Makalah hukum agraria di indonesia
 
pengertian hukum,tujuan hukum,jenis jenis hukum dan macam macam pembagian hukum
pengertian hukum,tujuan hukum,jenis jenis hukum dan macam macam pembagian hukumpengertian hukum,tujuan hukum,jenis jenis hukum dan macam macam pembagian hukum
pengertian hukum,tujuan hukum,jenis jenis hukum dan macam macam pembagian hukum
 
Replik dalam perkara perdata
Replik dalam perkara perdataReplik dalam perkara perdata
Replik dalam perkara perdata
 
Surat gugatan
Surat gugatanSurat gugatan
Surat gugatan
 
Pengertian, perbedaan dan persamaan han dan htn
Pengertian, perbedaan dan persamaan han dan htnPengertian, perbedaan dan persamaan han dan htn
Pengertian, perbedaan dan persamaan han dan htn
 
Hukum Acara Perdata.pptx
Hukum Acara Perdata.pptxHukum Acara Perdata.pptx
Hukum Acara Perdata.pptx
 
Aliran yg menghubungkan uu,hakim,hukum
Aliran yg menghubungkan uu,hakim,hukumAliran yg menghubungkan uu,hakim,hukum
Aliran yg menghubungkan uu,hakim,hukum
 
Pendewasaan (handlichting)
Pendewasaan (handlichting)Pendewasaan (handlichting)
Pendewasaan (handlichting)
 
Penegakan Hukum dan Penemuan Hukum by I Gede Auditta
Penegakan Hukum dan Penemuan Hukum by I Gede AudittaPenegakan Hukum dan Penemuan Hukum by I Gede Auditta
Penegakan Hukum dan Penemuan Hukum by I Gede Auditta
 
Hukum Pertanahan Pasca UU Cipta Kerja PP No 18 Tahun 2021
Hukum Pertanahan Pasca UU Cipta Kerja PP No 18 Tahun 2021Hukum Pertanahan Pasca UU Cipta Kerja PP No 18 Tahun 2021
Hukum Pertanahan Pasca UU Cipta Kerja PP No 18 Tahun 2021
 

Viewers also liked

Contoh Kasus Pertanahan By Ivor Pasaribu
Contoh Kasus Pertanahan By Ivor PasaribuContoh Kasus Pertanahan By Ivor Pasaribu
Contoh Kasus Pertanahan By Ivor PasaribuLeks&Co
 
Contoh Surat Pengantar Kepala Desa Cucupan
Contoh Surat Pengantar Kepala Desa CucupanContoh Surat Pengantar Kepala Desa Cucupan
Contoh Surat Pengantar Kepala Desa CucupanDang Chesminirwan
 
MASTERPLAN PERCEPATAN DAN PERLUASAN PEMBANGUNAN INDONESIA KORIDOR EKONOMI PAP...
MASTERPLAN PERCEPATAN DAN PERLUASAN PEMBANGUNAN INDONESIA KORIDOR EKONOMI PAP...MASTERPLAN PERCEPATAN DAN PERLUASAN PEMBANGUNAN INDONESIA KORIDOR EKONOMI PAP...
MASTERPLAN PERCEPATAN DAN PERLUASAN PEMBANGUNAN INDONESIA KORIDOR EKONOMI PAP...CITRA MARGA NUSAPHALA PERSADA, PT TBK
 
Keterbatasan saluran irigasi kabupaten hulu sungai selatan, kalimantan selatan
Keterbatasan saluran irigasi kabupaten hulu sungai selatan, kalimantan selatanKeterbatasan saluran irigasi kabupaten hulu sungai selatan, kalimantan selatan
Keterbatasan saluran irigasi kabupaten hulu sungai selatan, kalimantan selatanCITRA MARGA NUSAPHALA PERSADA, PT TBK
 
Analisis kasus pertanahan
Analisis kasus pertanahanAnalisis kasus pertanahan
Analisis kasus pertanahanlukipower
 
Kebutuhan air pemadam kebakaran untuk kawasan pemukiman di rw 01 kelurahan ta...
Kebutuhan air pemadam kebakaran untuk kawasan pemukiman di rw 01 kelurahan ta...Kebutuhan air pemadam kebakaran untuk kawasan pemukiman di rw 01 kelurahan ta...
Kebutuhan air pemadam kebakaran untuk kawasan pemukiman di rw 01 kelurahan ta...CITRA MARGA NUSAPHALA PERSADA, PT TBK
 
Hak milik atas tanah powerpoint
Hak milik atas tanah powerpointHak milik atas tanah powerpoint
Hak milik atas tanah powerpointAndhika Pratama
 
Sengketa Tanah di Indonesia
Sengketa Tanah di IndonesiaSengketa Tanah di Indonesia
Sengketa Tanah di IndonesiaThe1 Uploader
 
Memahami produk hukum daerah sebagai medium resolusi konflik di kawasan kehut...
Memahami produk hukum daerah sebagai medium resolusi konflik di kawasan kehut...Memahami produk hukum daerah sebagai medium resolusi konflik di kawasan kehut...
Memahami produk hukum daerah sebagai medium resolusi konflik di kawasan kehut...Muki Trenggono Wicaksono
 
SIGGRAPH Asia 2008 Modern OpenGL
SIGGRAPH Asia 2008 Modern OpenGLSIGGRAPH Asia 2008 Modern OpenGL
SIGGRAPH Asia 2008 Modern OpenGLMark Kilgard
 
Hukum Rumah Susun
Hukum Rumah SusunHukum Rumah Susun
Hukum Rumah SusunLeks&Co
 
Petunjuk Pelaksanaan Kegiatan Inventarisasi Penguasaan, Pemilikan, Penggunaan...
Petunjuk Pelaksanaan Kegiatan Inventarisasi Penguasaan, Pemilikan, Penggunaan...Petunjuk Pelaksanaan Kegiatan Inventarisasi Penguasaan, Pemilikan, Penggunaan...
Petunjuk Pelaksanaan Kegiatan Inventarisasi Penguasaan, Pemilikan, Penggunaan...Gedhe Foundation
 

Viewers also liked (20)

Contoh Kasus Pertanahan By Ivor Pasaribu
Contoh Kasus Pertanahan By Ivor PasaribuContoh Kasus Pertanahan By Ivor Pasaribu
Contoh Kasus Pertanahan By Ivor Pasaribu
 
Permohonan PBB baru
Permohonan PBB baruPermohonan PBB baru
Permohonan PBB baru
 
Contoh Surat Pengantar Kepala Desa Cucupan
Contoh Surat Pengantar Kepala Desa CucupanContoh Surat Pengantar Kepala Desa Cucupan
Contoh Surat Pengantar Kepala Desa Cucupan
 
MASTERPLAN PERCEPATAN DAN PERLUASAN PEMBANGUNAN INDONESIA KORIDOR EKONOMI PAP...
MASTERPLAN PERCEPATAN DAN PERLUASAN PEMBANGUNAN INDONESIA KORIDOR EKONOMI PAP...MASTERPLAN PERCEPATAN DAN PERLUASAN PEMBANGUNAN INDONESIA KORIDOR EKONOMI PAP...
MASTERPLAN PERCEPATAN DAN PERLUASAN PEMBANGUNAN INDONESIA KORIDOR EKONOMI PAP...
 
Pembangunan irigasi rejang lebong
Pembangunan irigasi rejang lebongPembangunan irigasi rejang lebong
Pembangunan irigasi rejang lebong
 
Keterbatasan saluran irigasi kabupaten hulu sungai selatan, kalimantan selatan
Keterbatasan saluran irigasi kabupaten hulu sungai selatan, kalimantan selatanKeterbatasan saluran irigasi kabupaten hulu sungai selatan, kalimantan selatan
Keterbatasan saluran irigasi kabupaten hulu sungai selatan, kalimantan selatan
 
Analisis kasus pertanahan
Analisis kasus pertanahanAnalisis kasus pertanahan
Analisis kasus pertanahan
 
Reklamasi dan revitalisasi
Reklamasi   dan  revitalisasiReklamasi   dan  revitalisasi
Reklamasi dan revitalisasi
 
Kebutuhan pencahayaan pabrik plastik pt astra otoparts
Kebutuhan pencahayaan pabrik plastik pt astra otopartsKebutuhan pencahayaan pabrik plastik pt astra otoparts
Kebutuhan pencahayaan pabrik plastik pt astra otoparts
 
Kebutuhan air pemadam kebakaran untuk kawasan pemukiman di rw 01 kelurahan ta...
Kebutuhan air pemadam kebakaran untuk kawasan pemukiman di rw 01 kelurahan ta...Kebutuhan air pemadam kebakaran untuk kawasan pemukiman di rw 01 kelurahan ta...
Kebutuhan air pemadam kebakaran untuk kawasan pemukiman di rw 01 kelurahan ta...
 
Tempat pembuangan akhir sampah
Tempat pembuangan akhir sampahTempat pembuangan akhir sampah
Tempat pembuangan akhir sampah
 
Hak milik atas tanah powerpoint
Hak milik atas tanah powerpointHak milik atas tanah powerpoint
Hak milik atas tanah powerpoint
 
Documents.tips brosur peri-pd-8
Documents.tips brosur peri-pd-8Documents.tips brosur peri-pd-8
Documents.tips brosur peri-pd-8
 
Sengketa Tanah di Indonesia
Sengketa Tanah di IndonesiaSengketa Tanah di Indonesia
Sengketa Tanah di Indonesia
 
Tugas softskill
Tugas softskillTugas softskill
Tugas softskill
 
Memahami produk hukum daerah sebagai medium resolusi konflik di kawasan kehut...
Memahami produk hukum daerah sebagai medium resolusi konflik di kawasan kehut...Memahami produk hukum daerah sebagai medium resolusi konflik di kawasan kehut...
Memahami produk hukum daerah sebagai medium resolusi konflik di kawasan kehut...
 
PERMASALAHAN DAN UPAYA PENANGANAN AIR BAKU DI DKI JAKARTA
PERMASALAHAN DAN UPAYA PENANGANAN AIR BAKU DI DKI JAKARTAPERMASALAHAN DAN UPAYA PENANGANAN AIR BAKU DI DKI JAKARTA
PERMASALAHAN DAN UPAYA PENANGANAN AIR BAKU DI DKI JAKARTA
 
SIGGRAPH Asia 2008 Modern OpenGL
SIGGRAPH Asia 2008 Modern OpenGLSIGGRAPH Asia 2008 Modern OpenGL
SIGGRAPH Asia 2008 Modern OpenGL
 
Hukum Rumah Susun
Hukum Rumah SusunHukum Rumah Susun
Hukum Rumah Susun
 
Petunjuk Pelaksanaan Kegiatan Inventarisasi Penguasaan, Pemilikan, Penggunaan...
Petunjuk Pelaksanaan Kegiatan Inventarisasi Penguasaan, Pemilikan, Penggunaan...Petunjuk Pelaksanaan Kegiatan Inventarisasi Penguasaan, Pemilikan, Penggunaan...
Petunjuk Pelaksanaan Kegiatan Inventarisasi Penguasaan, Pemilikan, Penggunaan...
 

Similar to Sengketa jual beli tanah adat

Jurnal penelitian Masyarakat Adat
Jurnal penelitian Masyarakat AdatJurnal penelitian Masyarakat Adat
Jurnal penelitian Masyarakat Adaternidiswan
 
Jurnal penelitian masyarakat adat
Jurnal penelitian masyarakat adatJurnal penelitian masyarakat adat
Jurnal penelitian masyarakat adatfakultashukumuiba
 
Hak hak atas tanah dan sistem konversi atas tanah
Hak hak atas tanah dan sistem konversi atas tanahHak hak atas tanah dan sistem konversi atas tanah
Hak hak atas tanah dan sistem konversi atas tanahrahmat_tiflen
 
Ideologi dan Gerakan Agraria di Indonesia
Ideologi dan Gerakan Agraria di IndonesiaIdeologi dan Gerakan Agraria di Indonesia
Ideologi dan Gerakan Agraria di Indonesiabung gunawan
 
Dasar - Dasar Hukum Pertanahan (Seri 1)
Dasar - Dasar Hukum Pertanahan (Seri 1)Dasar - Dasar Hukum Pertanahan (Seri 1)
Dasar - Dasar Hukum Pertanahan (Seri 1)Leks&Co
 
Hak atas tanah
Hak atas tanahHak atas tanah
Hak atas tanahSyaifOer
 
tanah ulayat oleh Dr Edy Ikhwan.pptx
tanah ulayat oleh Dr Edy Ikhwan.pptxtanah ulayat oleh Dr Edy Ikhwan.pptx
tanah ulayat oleh Dr Edy Ikhwan.pptxMuktiAliBerutu
 
HUKUM_AGRARIA.pptx
HUKUM_AGRARIA.pptxHUKUM_AGRARIA.pptx
HUKUM_AGRARIA.pptxAdeFitri22
 
Tugas pertanahan resume
Tugas pertanahan resumeTugas pertanahan resume
Tugas pertanahan resumeAdyPrabowo1
 
Hak Pinjam Pakai Tanah Magersari Keraton Yogyakarta
Hak Pinjam Pakai Tanah Magersari Keraton YogyakartaHak Pinjam Pakai Tanah Magersari Keraton Yogyakarta
Hak Pinjam Pakai Tanah Magersari Keraton YogyakartaBilawal Alhariri Anwar
 
Kewengan Pemerintah Daerah
Kewengan Pemerintah Daerah Kewengan Pemerintah Daerah
Kewengan Pemerintah Daerah Samsul La Dunga
 
Tugas hukum pertanahan
Tugas hukum pertanahanTugas hukum pertanahan
Tugas hukum pertanahanaisbrata1
 
Jual beli tanah hak milik yang bertanda bukti petuk pajak bumi
Jual beli tanah hak milik yang bertanda bukti petuk pajak bumiJual beli tanah hak milik yang bertanda bukti petuk pajak bumi
Jual beli tanah hak milik yang bertanda bukti petuk pajak bumiSumardi Arahbani
 
Hak eigendom, hak erfpacht, hak opstal dan hak gebruik
Hak eigendom, hak erfpacht, hak opstal dan hak gebruikHak eigendom, hak erfpacht, hak opstal dan hak gebruik
Hak eigendom, hak erfpacht, hak opstal dan hak gebruikvinnalusianaSHMkn
 

Similar to Sengketa jual beli tanah adat (20)

Edit hukum adat
Edit hukum adatEdit hukum adat
Edit hukum adat
 
LAND RIGHT
LAND RIGHTLAND RIGHT
LAND RIGHT
 
Bab i
Bab i Bab i
Bab i
 
Jurnal penelitian Masyarakat Adat
Jurnal penelitian Masyarakat AdatJurnal penelitian Masyarakat Adat
Jurnal penelitian Masyarakat Adat
 
Jurnal penelitian masyarakat adat
Jurnal penelitian masyarakat adatJurnal penelitian masyarakat adat
Jurnal penelitian masyarakat adat
 
Hak hak atas tanah dan sistem konversi atas tanah
Hak hak atas tanah dan sistem konversi atas tanahHak hak atas tanah dan sistem konversi atas tanah
Hak hak atas tanah dan sistem konversi atas tanah
 
Ideologi dan Gerakan Agraria di Indonesia
Ideologi dan Gerakan Agraria di IndonesiaIdeologi dan Gerakan Agraria di Indonesia
Ideologi dan Gerakan Agraria di Indonesia
 
Dasar - Dasar Hukum Pertanahan (Seri 1)
Dasar - Dasar Hukum Pertanahan (Seri 1)Dasar - Dasar Hukum Pertanahan (Seri 1)
Dasar - Dasar Hukum Pertanahan (Seri 1)
 
Hak atas tanah
Hak atas tanahHak atas tanah
Hak atas tanah
 
tanah ulayat oleh Dr Edy Ikhwan.pptx
tanah ulayat oleh Dr Edy Ikhwan.pptxtanah ulayat oleh Dr Edy Ikhwan.pptx
tanah ulayat oleh Dr Edy Ikhwan.pptx
 
HUKUM_AGRARIA.pptx
HUKUM_AGRARIA.pptxHUKUM_AGRARIA.pptx
HUKUM_AGRARIA.pptx
 
Tugas pertanahan resume
Tugas pertanahan resumeTugas pertanahan resume
Tugas pertanahan resume
 
Hak Pinjam Pakai Tanah Magersari Keraton Yogyakarta
Hak Pinjam Pakai Tanah Magersari Keraton YogyakartaHak Pinjam Pakai Tanah Magersari Keraton Yogyakarta
Hak Pinjam Pakai Tanah Magersari Keraton Yogyakarta
 
Kewengan Pemerintah Daerah
Kewengan Pemerintah Daerah Kewengan Pemerintah Daerah
Kewengan Pemerintah Daerah
 
Kajian yuridis tentang perolehan hak atas tanah oleh negara melalui lembaga p...
Kajian yuridis tentang perolehan hak atas tanah oleh negara melalui lembaga p...Kajian yuridis tentang perolehan hak atas tanah oleh negara melalui lembaga p...
Kajian yuridis tentang perolehan hak atas tanah oleh negara melalui lembaga p...
 
Hukum Agraria
Hukum AgrariaHukum Agraria
Hukum Agraria
 
Politik Agraria - F
Politik Agraria - FPolitik Agraria - F
Politik Agraria - F
 
Tugas hukum pertanahan
Tugas hukum pertanahanTugas hukum pertanahan
Tugas hukum pertanahan
 
Jual beli tanah hak milik yang bertanda bukti petuk pajak bumi
Jual beli tanah hak milik yang bertanda bukti petuk pajak bumiJual beli tanah hak milik yang bertanda bukti petuk pajak bumi
Jual beli tanah hak milik yang bertanda bukti petuk pajak bumi
 
Hak eigendom, hak erfpacht, hak opstal dan hak gebruik
Hak eigendom, hak erfpacht, hak opstal dan hak gebruikHak eigendom, hak erfpacht, hak opstal dan hak gebruik
Hak eigendom, hak erfpacht, hak opstal dan hak gebruik
 

More from CITRA MARGA NUSAPHALA PERSADA, PT TBK

ANALISIS KETERLAMBATAN PROYEK KONSTRUKSI DENGAN KONSEP EARNED VALUE ANALYSIS...
ANALISIS KETERLAMBATAN PROYEK KONSTRUKSI  DENGAN KONSEP EARNED VALUE ANALYSIS...ANALISIS KETERLAMBATAN PROYEK KONSTRUKSI  DENGAN KONSEP EARNED VALUE ANALYSIS...
ANALISIS KETERLAMBATAN PROYEK KONSTRUKSI DENGAN KONSEP EARNED VALUE ANALYSIS...CITRA MARGA NUSAPHALA PERSADA, PT TBK
 

More from CITRA MARGA NUSAPHALA PERSADA, PT TBK (13)

2. analisis pembljr peta cp
2. analisis pembljr peta cp2. analisis pembljr peta cp
2. analisis pembljr peta cp
 
Sistem utilitas bangunan tinggi
Sistem utilitas bangunan tinggiSistem utilitas bangunan tinggi
Sistem utilitas bangunan tinggi
 
Perancangan dan pemasangan sistem sprinkler pada gedung perkantoran
Perancangan dan pemasangan sistem sprinkler pada gedung perkantoranPerancangan dan pemasangan sistem sprinkler pada gedung perkantoran
Perancangan dan pemasangan sistem sprinkler pada gedung perkantoran
 
Evaluasi sifat dinamis dan potensi likuifaksi pada tanah berpasir
Evaluasi sifat dinamis dan potensi likuifaksi pada tanah berpasirEvaluasi sifat dinamis dan potensi likuifaksi pada tanah berpasir
Evaluasi sifat dinamis dan potensi likuifaksi pada tanah berpasir
 
Jawaban geoteknik
Jawaban geoteknikJawaban geoteknik
Jawaban geoteknik
 
Stabilitas Lereng Menggunakan Metode Fellenius Dan SLOPE/W 2007
Stabilitas Lereng Menggunakan Metode Fellenius Dan SLOPE/W 2007Stabilitas Lereng Menggunakan Metode Fellenius Dan SLOPE/W 2007
Stabilitas Lereng Menggunakan Metode Fellenius Dan SLOPE/W 2007
 
Geotextile
GeotextileGeotextile
Geotextile
 
ANALISIS KETERLAMBATAN PROYEK KONSTRUKSI DENGAN KONSEP EARNED VALUE ANALYSIS...
ANALISIS KETERLAMBATAN PROYEK KONSTRUKSI  DENGAN KONSEP EARNED VALUE ANALYSIS...ANALISIS KETERLAMBATAN PROYEK KONSTRUKSI  DENGAN KONSEP EARNED VALUE ANALYSIS...
ANALISIS KETERLAMBATAN PROYEK KONSTRUKSI DENGAN KONSEP EARNED VALUE ANALYSIS...
 
Perbaikan Tanah Gambut
Perbaikan Tanah Gambut Perbaikan Tanah Gambut
Perbaikan Tanah Gambut
 
Yogi oktopianto (16309875)
Yogi oktopianto (16309875)   Yogi oktopianto (16309875)
Yogi oktopianto (16309875)
 
Metode pelaksanaan-konstruksi-jembatan
Metode pelaksanaan-konstruksi-jembatanMetode pelaksanaan-konstruksi-jembatan
Metode pelaksanaan-konstruksi-jembatan
 
Stabilitas lereng-menggunakan-metode-fellenius-dan-slope-w-2007
Stabilitas lereng-menggunakan-metode-fellenius-dan-slope-w-2007Stabilitas lereng-menggunakan-metode-fellenius-dan-slope-w-2007
Stabilitas lereng-menggunakan-metode-fellenius-dan-slope-w-2007
 
01.cover
01.cover01.cover
01.cover
 

Recently uploaded

MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfAndiCoc
 
PPT MODUL 6 DAN 7 PDGK4105 KELOMPOK.pptx
PPT MODUL 6 DAN 7 PDGK4105 KELOMPOK.pptxPPT MODUL 6 DAN 7 PDGK4105 KELOMPOK.pptx
PPT MODUL 6 DAN 7 PDGK4105 KELOMPOK.pptxriscacriswanda
 
MODUL AJAR IPAS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR IPAS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKAMODUL AJAR IPAS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR IPAS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKAAndiCoc
 
DAFTAR PPPK GURU KABUPATEN PURWOREJO TAHUN 2024
DAFTAR PPPK GURU KABUPATEN PURWOREJO TAHUN 2024DAFTAR PPPK GURU KABUPATEN PURWOREJO TAHUN 2024
DAFTAR PPPK GURU KABUPATEN PURWOREJO TAHUN 2024RoseMia3
 
TEKNIK MENJAWAB RUMUSAN SPM 2022 - UNTUK MURID.pptx
TEKNIK MENJAWAB RUMUSAN SPM 2022 - UNTUK MURID.pptxTEKNIK MENJAWAB RUMUSAN SPM 2022 - UNTUK MURID.pptx
TEKNIK MENJAWAB RUMUSAN SPM 2022 - UNTUK MURID.pptxMOHDAZLANBINALIMoe
 
HAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.ppt
HAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.pptHAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.ppt
HAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.pptnabilafarahdiba95
 
PELAKSANAAN (dgn PT SBI) + Link2 Materi Pelatihan _"Teknik Perhitungan TKDN, ...
PELAKSANAAN (dgn PT SBI) + Link2 Materi Pelatihan _"Teknik Perhitungan TKDN, ...PELAKSANAAN (dgn PT SBI) + Link2 Materi Pelatihan _"Teknik Perhitungan TKDN, ...
PELAKSANAAN (dgn PT SBI) + Link2 Materi Pelatihan _"Teknik Perhitungan TKDN, ...Kanaidi ken
 
vIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsx
vIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsxvIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsx
vIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsxsyahrulutama16
 
E-modul Materi Ekosistem untuk kelas X SMA
E-modul Materi Ekosistem untuk kelas X SMAE-modul Materi Ekosistem untuk kelas X SMA
E-modul Materi Ekosistem untuk kelas X SMAAmmar Ahmad
 
Pelaksana Lapangan Pekerjaan Jalan .pptx
Pelaksana Lapangan Pekerjaan Jalan .pptxPelaksana Lapangan Pekerjaan Jalan .pptx
Pelaksana Lapangan Pekerjaan Jalan .pptxboynugraha727
 
Sosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi Selatan
Sosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi SelatanSosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi Selatan
Sosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi Selatanssuser963292
 
Program Kerja Public Relations - Perencanaan
Program Kerja Public Relations - PerencanaanProgram Kerja Public Relations - Perencanaan
Program Kerja Public Relations - PerencanaanAdePutraTunggali
 
Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...
Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...
Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...pipinafindraputri1
 
Materi Sosialisasi US 2024 Sekolah Dasar pptx
Materi Sosialisasi US 2024 Sekolah Dasar pptxMateri Sosialisasi US 2024 Sekolah Dasar pptx
Materi Sosialisasi US 2024 Sekolah Dasar pptxSaujiOji
 
Aksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdf
Aksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdfAksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdf
Aksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdfJarzaniIsmail
 
MODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfAndiCoc
 
Aksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMK
Aksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMKAksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMK
Aksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMKgamelamalaal
 
Regresi Linear Kelompok 1 XI-10 revisi (1).pptx
Regresi Linear Kelompok 1 XI-10 revisi (1).pptxRegresi Linear Kelompok 1 XI-10 revisi (1).pptx
Regresi Linear Kelompok 1 XI-10 revisi (1).pptxRizalAminulloh2
 
Kenakalan Remaja (Penggunaan Narkoba).ppt
Kenakalan Remaja (Penggunaan Narkoba).pptKenakalan Remaja (Penggunaan Narkoba).ppt
Kenakalan Remaja (Penggunaan Narkoba).pptnovibernadina
 

Recently uploaded (20)

MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
 
PPT MODUL 6 DAN 7 PDGK4105 KELOMPOK.pptx
PPT MODUL 6 DAN 7 PDGK4105 KELOMPOK.pptxPPT MODUL 6 DAN 7 PDGK4105 KELOMPOK.pptx
PPT MODUL 6 DAN 7 PDGK4105 KELOMPOK.pptx
 
MODUL AJAR IPAS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR IPAS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKAMODUL AJAR IPAS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR IPAS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
 
DAFTAR PPPK GURU KABUPATEN PURWOREJO TAHUN 2024
DAFTAR PPPK GURU KABUPATEN PURWOREJO TAHUN 2024DAFTAR PPPK GURU KABUPATEN PURWOREJO TAHUN 2024
DAFTAR PPPK GURU KABUPATEN PURWOREJO TAHUN 2024
 
TEKNIK MENJAWAB RUMUSAN SPM 2022 - UNTUK MURID.pptx
TEKNIK MENJAWAB RUMUSAN SPM 2022 - UNTUK MURID.pptxTEKNIK MENJAWAB RUMUSAN SPM 2022 - UNTUK MURID.pptx
TEKNIK MENJAWAB RUMUSAN SPM 2022 - UNTUK MURID.pptx
 
HAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.ppt
HAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.pptHAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.ppt
HAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.ppt
 
PELAKSANAAN (dgn PT SBI) + Link2 Materi Pelatihan _"Teknik Perhitungan TKDN, ...
PELAKSANAAN (dgn PT SBI) + Link2 Materi Pelatihan _"Teknik Perhitungan TKDN, ...PELAKSANAAN (dgn PT SBI) + Link2 Materi Pelatihan _"Teknik Perhitungan TKDN, ...
PELAKSANAAN (dgn PT SBI) + Link2 Materi Pelatihan _"Teknik Perhitungan TKDN, ...
 
vIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsx
vIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsxvIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsx
vIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsx
 
E-modul Materi Ekosistem untuk kelas X SMA
E-modul Materi Ekosistem untuk kelas X SMAE-modul Materi Ekosistem untuk kelas X SMA
E-modul Materi Ekosistem untuk kelas X SMA
 
Pelaksana Lapangan Pekerjaan Jalan .pptx
Pelaksana Lapangan Pekerjaan Jalan .pptxPelaksana Lapangan Pekerjaan Jalan .pptx
Pelaksana Lapangan Pekerjaan Jalan .pptx
 
Intellectual Discourse Business in Islamic Perspective - Mej Dr Mohd Adib Abd...
Intellectual Discourse Business in Islamic Perspective - Mej Dr Mohd Adib Abd...Intellectual Discourse Business in Islamic Perspective - Mej Dr Mohd Adib Abd...
Intellectual Discourse Business in Islamic Perspective - Mej Dr Mohd Adib Abd...
 
Sosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi Selatan
Sosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi SelatanSosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi Selatan
Sosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi Selatan
 
Program Kerja Public Relations - Perencanaan
Program Kerja Public Relations - PerencanaanProgram Kerja Public Relations - Perencanaan
Program Kerja Public Relations - Perencanaan
 
Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...
Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...
Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...
 
Materi Sosialisasi US 2024 Sekolah Dasar pptx
Materi Sosialisasi US 2024 Sekolah Dasar pptxMateri Sosialisasi US 2024 Sekolah Dasar pptx
Materi Sosialisasi US 2024 Sekolah Dasar pptx
 
Aksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdf
Aksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdfAksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdf
Aksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdf
 
MODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
 
Aksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMK
Aksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMKAksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMK
Aksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMK
 
Regresi Linear Kelompok 1 XI-10 revisi (1).pptx
Regresi Linear Kelompok 1 XI-10 revisi (1).pptxRegresi Linear Kelompok 1 XI-10 revisi (1).pptx
Regresi Linear Kelompok 1 XI-10 revisi (1).pptx
 
Kenakalan Remaja (Penggunaan Narkoba).ppt
Kenakalan Remaja (Penggunaan Narkoba).pptKenakalan Remaja (Penggunaan Narkoba).ppt
Kenakalan Remaja (Penggunaan Narkoba).ppt
 

Sengketa jual beli tanah adat

  • 1. SENGKETA JUAL BELI TANAH ADAT TOBATDJI ENJ’ROS DI JAYAPURA, PAPUA NAMA ANGGOTA: 1. Rika Sri Amalia (16309863) 2. Yogi Oktopianto (16309875) 3. Yurista Vipriyanti (16309876) Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan Universitas Gunadarma 2012
  • 2. BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar belakang Tanah sebagai karunia Tuhan Yang Maha Esa mempunyai fungsi yang sangat penting sebagai kebutuhan manusia. Tanah untuk daerah tertentu harganya semakin mahal, maka semakin sulit untuk mendapatkannya sehingga tanah seolah menjadi barang langka. Penguasaan dan pengaturan serta penyelenggaraan penggunaan tanah oleh Negara diarahkan pemanfaatannya dengan mempertahankan Hak Atas Tanah Ulayat, Tanah Rakyat dan fungsi sosial untuk mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia. Hasil pengamatan bahwa masyarakat adat Tobadji Enj’ros di Jayapura merupakan persekutuan hukum adat teritorial dan geologis. Keberadaannya masih diakui serta masih mempertahankan pemerintahan adat dan sangat tergantung pada tanah Hak Ulayat. Pembuatan hukum pelepasan Hak Ulayat dilaksanakan dengan musyawarah adat pada peradilan adat, dengan dibuatnya surat pelepasan adat yang disaksikan oleh para tokoh adat. Pelaksanaan jual beli didasarkan pada pelepasan adat dan proses pendaftaran tanah dilaksanakan dengan mekanisme yang telah baku berlaku sesuai ketentuan pendaftaran tanah. Pelaksanaan jual beli tanah hak ulayat tidak dengan prosedur pelepasan adat yang benar sesuai hukum adat dan peraturan pertanahan maka dilakukan tindakan dengan surat teguran, jika tidak ada penyelesaian dengan musyawarah
  • 3. adat tanah disengketakan, selanjutnya perkara sengketa tanah diajukan ke pengadilan sampai ada putusan pengadilan yang menjamin kekuatan hukum yang tetap. Akibat hukumnya, jika proses penerbitan sertifikat tidak sesuai dengan prosedur hukum adat dan pendaftaran tanah, maka batal demi hukum atas dasar putusan pengadilan dengan eksekusi oleh pihak yang berwenang. Penguasaan dan pengaturan serta penyelenggaraan penggunaan tanah oleh Negara diarahkan pemanfaatannya dengan mempertahankan Hak Atas Tanah Ulayat, Tanah Rakyat dan fungsi sosial untuk mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia. Hal tersebut lebih lanjut ditegaskan dalam Pasal 6 Undang-Undang Pokok Agraria No. 5 Tahun 1960 yang berbunyi: “Semua hak atas tanah mempunyai fungsi sosial”. Penguasaan terhadap tanah hak ulayat termasuk di Jayapura seharusnya mengacu pada Undang-Undang Pokok Agraria Nomor 5 tahun 1960 dan peraturan pelaksanaan lainnya. 1.2 Tujuan Tujuan dari penulisan laporan ini adalah : 1. Mahasiswa mampu mendefinisikan adat, ulayat, girik, pengelolaan, sewa, guna bangunan, dan milik 2. Mahasiswa mampu menjelaskan secara tuntas masalah hak yang berkaitan dengan tanah untuk pembangunan pada suku Tobadji Enj’ros di Jayapura, Papua.
  • 4. 1.3 Rumusan Masalah 1. Mendefinisikan adat, ulayat, girik, pengelolaan, sewa, guna bangunan, dan milik 2. Menjelaskan masalah hak yang berkaitan dengan tanah untuk bangunan pada suku Tobadji Enj’ros di Jayapura, Papua
  • 5. BAB II PEMBAHASAN 2.1 Definisi Adat adalah gagasan kebudayaan yang terdiri dari nilai-nilai kebudayaan, norma, kebiasaan, kelembagaan, dan hukum adat yang lazim dilakukan di suatu daerah. Apabila adat ini tidak dilaksanakan akan terjadi kerancuan yang menimbulkan sanksi tak tertulis oleh masyarakat setempat terhadap pelaku yang dianggap menyimpang. Hukum adat adalah sistem hukum yang dikenal dalam lingkungan kehidupan sosial di Indonesia dan negara-negara Asia lainnya seperti Jepang, India, dan Tiongkok. Hukum adat adalah hukum asli bangsa Indonesia. Sumbernya adalah peraturan-peraturan hukum tidak tertulis yang tumbuh dan berkembang dan dipertahankan dengan kesadaran hukum masyarakatnya. Karena peraturan-peraturan ini tidak tertulis dan tumbuh kembang, maka hukum adat memiliki kemampuan menyesuaikan diri dan elastis. Selain itu dikenal pula masyarakat hukum adat yaitu sekelompok orang yang terikat oleh tatanan hukum adatnya sebagai warga bersama suatu persekutuan hukum karena kesamaan tempat tinggal ataupun atas dasar keturunan. Tanah ulayat adalah bidang tanah yang di atasnya terdapat hak ulayat dari suatu masyarakat hukum adat tertentu. Hak ulayat adalah kewenangan, yang menurut hukum adat, dimiliki oleh masyarakat hukum adat atas wilayah tertentu
  • 6. yang merupakan lingkungan warganya, dimana kewenangan ini memperbolehkan masyarakat untuk mengambil manfaat dari sumber daya alam, termasuk tanah, dalam wilayah tersebut bagi kelangsungan hidupnya. Masyarakat dan sumber daya yang dimaksud memiliki hubungan secara lahiriah dan batiniah turun temurun dan tidak terputus antara masyarakat hukum adat tersebut dengan wilayah yang bersangkutan. Pengelolaan dapat didefinisikan sebagai suatu rangkaian pekerjaan atau usaha yang dilakukan oleh sekelompok orang untuk melakukan serangkaian kerja dalam mencapai tujuan tertentu. Sedangkan hak guna bangunan adalah hak untuk mendirikan dan mempunyai bangunan-bangunan atas tanah yang bukan miliknya sendiri (Pasal 35 Ayat 1 UUPA). 2.2 Kasus Hak Ulayat Pada Suku Tobatdji Enj’Ros Di Kota Jayapura Papua Keberadaan manusia tidak dapat dilepaskan dengan tanah. Ia merupakan unsur yang esensial yang paling diperlukan selain kebutuhan hidup yang lain, bahkan dapat dikatakan tanah adalah suatu tempat bagi manusia menjalani kehidupannya serta memperoleh sumber untuk melanjutkan kehidupannya. Peningkatan kebutuhan tanah tersebut karena Indonesia sebagai Negara berkembang yang sedang membangun di berbagai bidang, sehingga banyak permasalahan berkaitan dengan pengalihan hak atas tanah termasuk tanah hak ulayat masyarakat Tobatdji Enj'ros yang dilakukan melalui jual beli dengan pelepasan adat. Oleh karena itu kebutuhan akan dukungan berupa jaminan
  • 7. kepastian hukum di bidang pertanahan pada masyarakat perlu ditingkatkan dengan perangkat hukum yang tertulis, lengkap dan jelas yang dilaksanakan secara konsisten sangat diperlukan dalam pemberian jaminan kepastian hukum di bidang pertanahan tersebut. Disamping itu yang tidak kalah pentingnya adalah terselenggaranya pendaftaran tanah demi adanya jaminan kepastian hukum hak atas tanah. Undang-Undang Nomor 5 tahun 1960 tentang Peraturan Dasar Pokok-Pokok Agraria (UUPA) yang memuat dasar-dasar pokok di bidang pertanahan merupakan landasan bagi usaha pembaharuan hukum sehinngga dapat diharapkan adanya jaminan kepastian hukum bagi masyarakat dalam memanfaatkan fungsi bumi, air dan ruang angkasa serta kekayaan alam yang terkandung di dalamnya untuk kesejahteraan bersama secara adil. Tegasnya untuk mencapai kesejahteraan dimana dapat secara aman melaksanakan hak dan kewajiban yang diperolehnya sesuai dengan peraturan yang telah memberikan jaminan kepastian perlindungan terhadap hak dan kewajiban tersebut. Masyarakat adat Kota Jayapura menyatakan bahwa semua tanah di Papua termasuk di Kota Jayapura merupakan tanah hak ulayat, kecuali yang telah dialihkan dengan pelepasan adat. Tanah Hak Ulayat luasnya semakin berkurang karena sudah ada proses pengalihan jual beli dengan pelepasan adat, tetapi tidak sesuai dengan prosedur yang benar menurut hukum adat dan proses pelaksanaan jual beli serta pendaftaran tanahnya. Peristiwa tersebut menimbulkan banyak masalah tanah di Kota Jayapura dan mengakibatkan tumpang tindih kepemilikan
  • 8. penguasaan tanah hak ulayat yang menimbulkan kerugian pada masyarakat hukum adat. Pada prinsipnya seluruh masyarakat hukum adat tidak memperbolehkan mengalihkan hak atas tanah ulayat melalui jual beli dengan pelepasan adat karena akan kehilangan tanah ulayat untuk selamanya. Tetapi karena kebutuhan tanah guna kepentingan Negara untuk pembangunan dan kepentingan sosial kemasyarakatan juga masyarakat lain di luar masyarakat hukum adat, maka hak ulayat masyarakat hukum adat diperjualbelikan dengan pelepasan adat. Dalam kasus jual beli tanah hak ulayat dengan pelepasan adat yang menimbulkan sengketa sampai tingkat Peradilan Mahkamah Agung antara Hengki Dawir kepala suku Tobatdji-Enj'ros dengan para penggugat lain melawan Handoyo Tjondro Kusumo (perwakilan dari Toko Aneka Ria Jayapura) dan tergugat lainnya merupakan fakta kasus perkara tanah hak ulayat masyarakat hukum adat kota Jayapura. Sengketa perkara tanah seperti contoh di atas sangat banyak dan sedang dalam proses penyelesaian baik melalui musyawarah adat maupun melalui pengadilan. Dalam banyak perkara dimenangkan oleh masyarakat hukum adat, karena hakim melihat peristiwa kongkritnya.
  • 9. Jual Beli Tanah Di Jayapura Tidak Sesuai Dengan Pelepasan Adat Sesuai Dengan Pelepasan Adat Surat Keteranga Pelepasan Adat Penyelesaian Sengketa dangan Musyawarah Tidak Selesai dengan Musyawarah Selesai dengan Keputusan Musyawarah Perkara Sengketa Diajukan ke pengadilan Putusan Pengadilan Sertifikat Tanah Eksekusi Oleh Pihak Berwenang ( Tanah Kembali Menjadi Milik Ulayat ) Proses Pendaftaran Tanah Sertifikat Gambar 1 . Proses Jual-beli Tanah Adat Tobatdji-Enj'ros di Jayapura, Papua
  • 10. Kasus sengketa tanah seperti di atas sering terjadi karena adanya penyimpangan yang disebabkan hubungan hukum yang tertutup dan tidak sesuai dengan azas hukum perjanjian jual beli yang terbuka. Maka perbuatan hukum tersebut dianggap tidak sah batal demi hukum dan akan menimbulkan masalah bagi para pihak antara penjual dan pembeli. Disinilah peranan Kepala Adat Ondoafi yang mempunyai kekuasaan, menentukan sikap untuk dapat menyelesaikan masalah jual beli tanah hak ulayat yang dilakukan masyarakat adat dengan pihak lain. Pelaksanaan jual beli yang dilakukan sering tidak dengan proses yang ditentukan masyarakat adat, hukum adat, juga sebaliknya Kepala Adat Ondoafi dalam melakukan perbuatan pengalihan hak tanah adat tidak melihat kepentingan anggota masyarakat adat. Dalam hukum adat, tanah merupakan masalah yang sangat penting. Hubungan antara manusia dengan tanah sangat erat, seperti yang telah dijelaskan di atas, bahwa tanah sebagai tempat manusia untuk menjalankan dan melanjutkan kehidupannya Pada masyarakat hukum adat Kota Jayapura terdapat silsilah otoritas ke-Ondoafi-an besar Tobatdji Enj'ros dipimpin oleh suku hamadi. Masyarakat adat di Jayapura dikepalai oleh seorang kepala adat dan gelar yang digunakan antara daerah satu dengan daerah lain ada persamaan dan perbedaan. Perbedaanya karena pengaruh dari ragam bahasa dan jenis bahasa daerah yang digunakan oleh suku-suku di Jayapura. Apabila sesuatu hak terjadinya menurut hukum adat, maka prosesnya pada pembukuan tanah ulayat masyarakat adat setempat melalui proses yang lama. Untuk keperluan pendaftaran hak diperlukan suatu surat keputusan pengakuan hak
  • 11. dari Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi setempat atau Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten / Kota sebagai penetapan pemerintah. Pendaftaran hak mempunyai arti dan fungsi di samping sebagai alat pembuktian yang kuat juga merupakan syarat lahirnya hak atas tanah tersebut. Dasar pengakuan keberadaan hak ulayat terdapat dalam ketentuan Undang-Undang Pokok Agrarian No. 5 tahun 1960 Pasal 3 yang berbunyi: Dengan mengingat ketentuan-ketentuan dalam Pasal 1 dan 2 pelaksanaan hak ulayat dan hak-hak yang serupa itu dari masyarakat hukum adat, sepanjang menurut kenyataannya masih ada, harus sedemikian rupa sehingga sesuai dengan kepentingan nasional dan Negara, yang berdasarkan atas persatuan bangsa serta tidak boleh bertentangan dengan undang-undang dan peraturanperaturan lain yang lebih tinggi. Atas dasar Pasal 3 Undang-Undang Pokok Agraria, maka hak ulayat di dalam keberadaanya diakui oleh negara akan tetapi tidak boleh bertentangan dengan peraturan yang lebih tinggi, sehingga peraturan daerah mengenai hak ulayat masyarakat hukum adat juga harus ada harmonisasi dengan peraturan yang lebih tinggi. Persoalan yang muncul, peraturan yang khusus mengenai hak ulayat belum ada tetapi hanya peraturan pelaksanaan dalam penanganan masalah- masalah tanah adat, sedang kebutuhan peraturan itu sangat dibutuhkan. Peraturan Menteri Agraria No. 1 Tahun 1999 dalam Pasal 2 disebutkan untuk menangani sengketa pertanahan yang disampaikan kepada Kantor Menteri Negara Agraria/Badan Pertanahan Nasional dibentuk unit kerja prosedural yang
  • 12. keanggotaannya berasal dari unit kerja struktural di lingkungan Kantor Menteri Negara Agraria/Badan Pertanahan Nasional. Pelaksanaan penanganan sengketa pertanahan dipertegas dalam Peraturan Menteri Agraria No. 5 Tahun 1999 tentang Penyelesaian Sengketa Tanah Hak Ulayat. PMA No. 5 Tahun 1999 dalam Pasal 2 ayat (1) disebutkan pelaksanaan Hak Ulayat sepanjang pada kenyataannya masih ada yang bersangkutan menurut ketentuan hukum adat setempat. Ketentuan Pasal 2 ayat (2) menyebutkan: Hak Ulayat hukum adat dianggap masih ada apabila: a. Terdapat sekumpulan orang yang masih merasa terkait oleh tatanan hukum adatnya. b. Terdapat Tanah Ulayat terutama yang menjadi lingkungan hidup para warga persekutuan hukum tersebut. c. Terdapat tatanan hukum adat mengenai penguasaan dan penggunaan Tanah Hak Ulayat yang berlaku dan dihuni oleh para warga persekutuan hukum adat. Pemerintah Daerah Papua bersama BPN (Badan Pertanahan Nasional) Provinsi Papua dan Lembaga-lembaga adat membuat Rancangan Peraturan Daerah Khusus (RAPERDASUS) Hak Tanah Ulayat Masyarakat Hukum Adat Papua. Penyempurnaan Hukum Tanah Nasional sudah merupakan kebutuhan, apalagi Majelis Permusyawaratan Rakyat melalui TAP MPR No. IX/ MPR/ 2001 tentang Pembaruan Agraria Pengelolaan Sumber Daya Alam sudah memberi mandat kepada pemerintah untuk mengupayakan produk hukum pertanahan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat yang menjamin adanya persamaan hak
  • 13. memperoleh hak atas tanah. Masyarakat juga membutuhkan prosedur pendaftaran hak yang sederhana sesuai dengan asas sederhana dari pendaftaran tanah bahwa agar ketentuan pokok maupun prosedur pendaftaran tanah mudah dipahami oleh pihak-pihak yang bersangkutan, terutama para pemegang hak atas tanah. Dalam Peraturan Pemerintah nomor 24 tahun 1997 tentang Pendaftaran Tanah disebutkan tujuan pendaftaran adalah untuk memberikan jaminan kepastian hukum dan perlindungan terhadap hak dan kewajiban pemegang hak atas tanah. Dalam peraturan tentang pendaftaran tanah dan aturan pelaksanaannya diatur tentang proses peralihan hak atas tanah dan pendaftarannya, yang berakhir dengan terbitnya sertifikat. Oleh karena itu kekuatan sertifikat akan tergantung dari keabsahan perbuatan hukumnya. Minimnya bukti kepemilikan tanah tidak jarang mengakibatkan konflik bahkan banyak yang berujung dengan sengketa perkara di pengadilan. Data dari Konsorsium Pembaruan Agraria (KPA) juga menunjukkan kasus pertanahan terus menanjak, sebagaian besar bahkan mulai diwarnai tindak kekerasan. Dari Januari sampai April 2007 saja, sedikitnya 13 perkara yang berujung pada penangkapan penyiksaan,penculikan, bahkan korban tewas. Menurut catatan data lama BPN mencatat, dari 2.810 kasus yang punya skala nasional, separuh diantaranya masih berstatus sengketa. Dari jumlah itu, 322 kasus berpotensi memacu konflik kekerasan dan hanya 1.065 kasus yang sudah ditangani pengadilan. Perbuatan hukum jual beli tanah berdasarkan sistem hukum adat sangatlah berbeda dengan hukum barat secara umum pelaksanaan Jual beli dengan
  • 14. pelepasan adat yang seringkali terjadi di masyarakat Tobatdji Enj’ros dilakukan secara adat. Adapun syarat pendaftaran Tanah pertama kali terhadap pemohon hak baru dari tanah Hak ulayat sebagai berikut : a. Surat keterangan pelepasan adat. b. Surat permohonan yang ditandatangani oleh pemohon. c. Akta jual beli dari PPAT. d. Foto copy KTP pemohon yang telah dilegalisir oleh pejabat yang berwenang. e. Surat keterangan dari kepala desa/kelurahan tentang penguasaan dan perihal selalu yuridis tanah belum bersertipikat. f. Penelitian dari Kantor Badan Pertanahan Nasional mengenai batas-batas tanah dan penetapan batas tanah. g. Berita acara pengesahan pengumuman. h. Data fisik dan data yuridis. i. Peta bidang tanah. j. Kwintansi jual beli tanah hak ulayat. k. Kwintansi biaya pendaftaran tanah sesuai surat perintah setor (SPS) kepada kas negara. 2.3 Pelaksanaan Jual beli dan penyimpangannya Pelaksanaan jual beli tanah menurut hukum adat pada masyarakat Tobatdji Enj’ros dilaksanakan dengan cara:
  • 15. a. Musyawarah adat antara pembeli dengan penjual dilaksanakan pada peradilan adat yang disaksikan oleh kepala suku, tua-tua adat serta kerabat anggota persekutuan adat. b. Putusan musyawarah adat yang telah disahkan oleh Ondoafi yang disaksikan oleh kerabat dan para saksi dibuatlah surat keterangan pelepasan adat. c. Berdasarkan Pasal 3 PMPA No. 2 Tahun 1962 maka dibuat surat keterangan dari Kelurahan/Desa mengetahui Kepala Distrik/Camat. Kegiatan jual beli tanah Hak ulayat tetap saja banyak berlangsung berdasarkan akta dibawah tangan diatas kertas segel maupun kwintasi, dari kelurahan seharusnya mengetahui lokasi tanah yang dilepaskan jual beli tersebut tanpa melalui prosedur dengan pelepasan adat, dan peraturan pendaftaran tanah yang berlaku. Pendaftaran Tanah Hak ulayat Kota Jayapura tidak dapat dilaksanakan dengan konversi. Namun harus dengan pengakuan dan penegasan hak oleh kepala BPN kota dengan alas hak yaitu surat pelepasan adat sebagai bukti tertulis karena adanya saksi-saksi dari masyarakat Tobatdji Enj’ros kepala suku dan mengetahui kepala adat Ondoafi berdasarkan pada musyawarah adat. Dengan terbitnya Peraturan Menteri Dalam Negeri nomor 15 tahun 1975, tentang tata cara pembebasan tanah, justru lebih memperkuat kedudukan para investor, sehingga dengan bebas dapat menunjuk bidang-bidang / hamparan tanah mana yang diinginkan. Pemerintah menjadi payung atas tindakan investor tersebut, dengan alasan demi kepentingan umum, sehingga harga tanah dapat
  • 16. ditekan semurah mungkin, apabila pemilik tanah tidak mau melepaskan, maka berbagai taktik termasuk intimidasi dilakukan. Beberapa bentuk penindasan yang terjadi terhadap masyarakat Tobatdji Enj’ros : 1. Intimidasi, terror dan kekerasan fisik 2. Pemancangan tanda-tanda larangan, pematokan, pembongkaran dan pembuldoseran 3. Penangkapan, pemenjaraan dan pencegahan-pencegahan 4. Pemindahan secara missal 5. Isolasi 6. Penggunaan kekuaasan di ranah hukum Permasalahan seperti uraian diatas terjadi pada masyarakat Tobatdji Enj'ros yang mempertahankan hak ulayat. Pengaturan Penguasaan dan Pemilikan Tanah dilakukan secara sentralisasi dengan pengertian diperlakukan sama, khususnya dalam kegiatan pemindahan hak, terutama proses jual beli tanah, untuk memperkecil perbuatan perjanjian pemindahan hak dibawah tangan, maka pemerintahan telah mengeluarkan Instruksi Menteri Dalam Negeri / INMENDAGRI nomor 27 tahun 1973, tentang pengawasan pemindahan hak atas tanah yang pada prinsipnya para Kepala Desa/Pejabat yang setingkat, dilarang menguatkan bentuk perjanjian tersebut.
  • 17. 2.3 Regulasi UUD 1945 Pasal 33 ayat ( 3) UU No. 5/ 1960 UUPA Tanah Hak Ulayat Pasal 3 UUPA Rancangan RAPERDASUS Tentang Hak Ulayat Papua PP No. 24/ 1997 Tentang pendaftaran tanah PMA/ K.a BPN No. 5 / 1999 Tentang Pedoman Penyelesaian Masalah Hak Ulayat Masyarakat Hukum PMA/ K.a BPN No. 3 / 1997 Tentang Ketentuan Pelaksanaan PP No. 24/1997 Peraturan Pemerintah Nomor 37 Tahun 1998 tentang Jabatan Pejabat Pembuat Akta Tanah Peraturan Menteri Agraria K.a BPN No. 1/ 1999 Tentang Tata Cara Penanganan Sengketa Tanah Kesepakatan Bersama BPN dengan Kepolisian Negara Nomor 3 SKB – BPN RI. 2007 Tentang Penanganan Masalah Pertanahan TAP MPR NO. IX/MPR/2001 Tentang Pembaharuan Agraria Pengelolaan SDA Rancangan UU Tentang Sumber Daya Agraria
  • 18. BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN 4.1 Kesimpulan Berdasarkan uraian pembahasan mengenai Jual Beli tanah Hak Ulayat Dengan Pelepasan Adat Sebagai Syarat Pendaftaran Tanah Pada Suku Tobatdji Enj’ros Di Kota Jayapura Papua dapat disimpulkan beberapa hal sebagai berikut : 1. Pelaksanaan jual beli menurut hukum adat Tobatdji Enj’ros dilaksanakan dengan musyawarah adat yang disaksikan oleh para tokoh adat, para kerabat dan persekutuan hukum adat. Keputusan musyawarah dalam pembuatan surat keterangan pelepasan adat sebagai alas hak permohonan sertifikat diketahui oleh lurah dan kepala distrik/camat. 2. Penyimpangan pelaksanaan jual beli tanah hak ulayat di kota Jayapura banyak terjadi dengan berbagai penindasan dan intimidasi. Masyarakat adat khususnya Tobatdji Enj’ros sangat dirugikan karena pelaksanaan jual beli tanah hak ulayat tidak melalui pelepasan adat dan ketentuan hukum adat serta peraturan perundang-undangan yang berlaku. 3. Proses pendaftaran tanah hak ulayat didasarkan pada pelepasan hak ulayat sebagai alas hak, tetapi dengan pelaksanaan jual beli yang tidak sesuai prosedur ketentuan hukum adat dan peraturan yang berlaku menimbulkan sengketa, perkara dan konflik horizontal antara masyarakat hukum adat dengan Pihak Pemerintah Pertanahan kota Jayapura yang menerbitkan sertifikat.
  • 19. 4. Penyelesaian hukum sengketa perkara tanah hak ulayat yang sudah terbit sertipikatnya diselesaikan dengan dua cara yaitu : a. Sengketa tanah diselesaikan dengan musyawarah adat pada para-para adat/ peradilan adat untuk bermusyawarah dengan pihak yang menguasai tanah hak ulayat dengan pembayaran ganti rugi. b. Perkara tanah diselesaikan melalui peradilan karena tidak adanya mufakat dalam para-para adat/ peradilan adat. Perkara disidangkan pada tingkat pengadilan tata usaha Negara, Pengadilan Negeri, Pengadilan Tinggi sampai pada tingkat Kasasi di Mahkamah Agung untuk mendapatkan keputusan pengadilan yang mempunyai kekuatan hukum tetap dan dilanjutkan tindakan eksekusi oleh yang berwajib. 4.2 Saran 1. Pelaksanaan proses jual beli hak ulayat diharapkan pihak pembeli harus benar-benar mengetahui letak tanah ulayat, milik masyarakat adat, suku yang berhak atas tanah ulayat, yang akan dimintakan surat pernyataan pelepasan adat. Hal ini penting sebelum terjadi kesepakatan/perjanjian jual beli. 2. Bagi para pihak yang kepemilikan tanah hak yang telah bersertipikat tetapi tidak mempunyai surat pernyataan pelepasan adat harus kembali mengurus dengan bermusyawarah dalam para-para adat/ peradilan adat. 3. Pemerintah Daerah melalui Kantor Badan Pertanahan Kota/Kabupaten bekerjasama dengan masyarakat adat membuat peta kepemilikan Tanah
  • 20. Hak ulayat agar tidak ada tumpang tindih kepemilikan, untuk mempermudah pelaksanaan Jual beli tanah ulayat dan proses pendaftaran pada kantor Pertanahan. DAFTAR PUSTAKA www.jayapurakab.go.id/ www.papua.go.id/ http://selaputs.blogspot.com/2010/07/arti-pengertian-definisi-adat.html http://www.artikata.com/arti-355699-ulayat.html http://web.syarif.com/index.php?option=com_content&view=article&id=115:giri k-atau setifikat&catid=39:law&Itemid=59 http://kangmoes.com/artikel-tips-trik-ide-menarik-kreatif.properti-2/hak-guna- bangunan.html