SlideShare a Scribd company logo
1 of 9
afdhalilahi.com
KEBENARAN ILMIAH - Afdhal Ilahi
Afdhal Ilahi
19-24 minutes
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Menusia diartikan sebagai hewan yang berakal, oleh karena itu menusia berupaya dengan
sedemikian rupa untuk memenuhi kebutuhan akalnya. Dalam hal ini pengetahuan adalah sebuah
keniscayaan. Manusia secara lahiriah telah memiliki aspek fitrah untuk mengetahui segala hal
yang ada, “ada” yang dimaksud disini adalah baik yang material atau yang bersifat transedental.
1. Adanya suatu sistem gagasan dalam pikiran.
2. Persesuaian antara gagasan dan benda-benda yang sebenar-benarnya.
3. Adanya keyakinan tentang persesuaian itu.
Dari kriteria ini dapat ditegaskan bahwa pengetahuan dibangun dari gagasan dalam pikiran,
persesuaian-persesuaian dengan yang sebenarnya, dan adanya keyakinan tentang persesuaian itu.
Kriteria ini yang menjadikan pengetahuan dapat dikatakan benar. Pengetahuan erat sekali dengan
kebenaran. Lalu apa yang disebut dengan benar atau kebenaran itu? Kebenaran disini diartikan
sebagai kesesuaian pengetahuan dengan objeknya.
Kebenaran tidak begitu saja langsung diterima tetapi kebenaran harus melalui beberapa konsep,
proses, atau cara mendapatkan kebenaran itu. Jika terpenuhinya proses-proses atau dilalui
dengan berbagai cara maka ini disebut dengan kebenaran ilmiah.
Penulis berpandangan bahwa untuk mengetahui lebih dalam tentang arti kebenaran ilmiah maka
makalah ini ditulis dengan judul “kebenaran ilmiah: antara Subjektifitas dan Objektifitas”
B. Rumusan Masalah
Dari penjelasan di atas dapat dirumuskan beberapa rumusana masalah sebagai beikut :
a. Apa arti kebenaran?
b. Apa arti kebenaran ilmiah?
c. Apa arti dari metode ilmiah?
d. Bagaimana kebenaran ilmiah yang ditinjau dari aspek subjektif dan objektif?
C. Tujuan Masalah
Dari rumusan masalah di atas tujuan dari penulisan makalah ini adalah :
a. Untuk mengetahui arti kebenaran.
b. Untuk mengetahui arti kebenaran ilmiah.
c. Untuk mengetahui arti metode ilmiah.
d. Untuk mengetahui kebenaran ilmiah yang ditinjau dari aspek subjektif dan objektif.
BAB II
PEMBAHASAN
A. Arti Kebenaran Ilmiah
Apa itu kebenaran Ilmiah? Untuk sampai kepada pengertian kebenaran Ilmiah dijelaskan
masing-masing pengertian dari keduanya. Kebanaran ada yang berbendapat bahwa berasal dari
“benar”. Benar timbul dari pernyataan yang sesungguhnya. Pernyataan merupakan penyusunan
tanda-tanda secara tertib yang oleh aturan sintaksis disebut kalimat berita. Pernyataan merupakan
makna yang terkandung dalam kalimat berita. Namun istilah pernyataan merujuk kepada yang
murni dari sintaksis. Karena pernyataan berarti kalimat berita sedangkan makna yang
dimaksudkan oleh pernyataan adalah “proposisi”.
Sudah jelas bahwa tidak ada perangkat tanda yang dapat dikatakan benar selanjutnya secara lues
kita tidak dapat mengatakan bahwa sesuatu pernyaataan benar, kadang-kadang pernyaataan
diartikan sama dengan proposisinya, sedangkan yang dimaksudkan benar di dalam pembahasan
ini adalah perkataan benar hanya dapat diterapkan dalam propoosisinya.
Kebenaran bertalian erat dengan pengetahuan. Kebenaran adalah kesesuaian pengetahuan dengan
objeknya. Ketidaksuaian pengetahuan dengan objeknya disebut dengan kekeliruan. Suatu objek
yang ingin diketahui memiliki begitu banyak aspek yang senantiasa sangat sulit untuk
diungkapkan serentak. Kenyataannya manusia hanya mampu mengetahui beberapa aspek dari
suatu objek sedangkan yang lainnya tetap tersembunyi baginya. Dengan demikian, jelas bahwa
amat sulit untuk untuk mencapai kebenaran yang lengkap dari suatu objek tertentu apalagi
mencapai seluruh kebenaran dari segala sesuatu yang dapat dijadikan objek pengetahuan.
Pengetahuan terbagi menjadi tiga
1. Pengetahuan biasa disebut juga dengan pengetahuan pra-imiah yaitu pengetahuan dari hasil
pencerapan indra terhadap objek tertentu.
2. Pengetahuan ilmiah yaitu pengetahuan yang diperoleh lewat metode-metode yang lebih
menjamin kepastian kebenaran yang dicapai.
3. Pengetahuan falsafi yaitu kebenaran yang diperoleh lewat pemikiran rasional yang
didasarkan pemahaman, penafsiran, spekulasi, penilaian kritis, dan pemikiran-pemikiran logis,
analitis dan sistematis. Pengetahuan falsafi berkaitan dengan hakikat, prinsip, objek, dan asas
dari realitas yang dipersoalkan selaku objek yang hendak diketahui.
Dari penjelaskan di atas dapat diinterpertasi bahwa kebenaran yang sesungguhnya dapat
didapatkan jika manusia mengetahu segala aspek yang terkandung didalam objek tertentu jika
aspek-aspek yang ada belum menyeluruh dapat diketahui maka disebut dengan kekeliruan.
Kebenaran menunjukkan arti bahwa makna sebuah pernyataan (proposisinya) sungguh-sungguh
merupakan halnya. Bila proposisinya bukan merupakan halnya maka dikatakan proposisinya
adalah “sesat”. Kadang-kadang orang menyebut dengan istilah yang lain misalnya bila sebuah
proposisi mengandung kontradiksi, maka dikatakan proposisi itu adalah “mustahil” dan jika
proposisi sedemikian rupa sehingga apapun yang terjadi proposisi itu berbentuk “p atau bukan p”
maka kita namakan “tau-teologi.
Dengan demikian sangat jelas kebenaran adalah kenyataan makna yang merupakan halnya,
kenyataan juga merupakan hal keduanya dipandang sama. Lebih tegas lagi dinyatakan bahwa
yang dimaksud dengan kebenaran yang sesungguhnya atau tegas terletak pada korespondensi
atau kesesuaian dari kesan-kesan yang jelas dengan kenyataan.
Hemat penulis kesesuaian atau korespondensi merupakan hal yang terkait atau yang ada di dalam
kebenaran. Jika tidak ada korespondensi antara kenyataan dengan hal yang dikaji maka akan
jelas menampakkan kesalahannya.
Kebenaran terbagi menjadi empat
1. Kebenaran Religius yaitu kebenaran yang memenuhi kriteria-kriteria atau dibangun
berdasarkan kaidah-kaidah agama. Atau dapat juga disebut dengan kebenaran mutlak (absolut)
kebenaran yang tidak terbantahkan.
2. Kebenaran Filosofis yaitu kebenaran hasil perenungan dan pemikiran kontemplatif
terhadap akibat sesuatu. Meskipun tidak bersifak subjektif dan relatif
3. Kebenaran Estesis yaitu kebenaran yang yang berdasarkan penilaian indah dan buruk serta
cita rasa estetis.
4. Kebenaran Ilmiah yaitu kebenaran yang ditandai dengan terpenuhinya syarat-syarat ilmiah
terutama menyangkut adanya teori yang mendukung dan sesuai bukti. Kebenaran ilmiah
ditunjang oleh akal (rasio) dan kebenaran rasio ditunjang dengan teori yang mendukung.
Dari pembagian ini nampak jelas bahwa kebenaran yang sesungguhnya adalah kebenaran yang
didasarkan atas agama-agama yang berdasarkan wahyu. Wahyu yang menjadi landasan bagi
kebenaran. Kebenaran ini disebut dengan kebenaran absolut yang tidak dapat terbantahkan.
Lalu, apa yang dimaksud dengan ilmiah? Dalam kamus dijelaskan ilmiah berasal dari kata
‘Ilmuartinya pengetahuan. Namun, dalam kajian filsafat antara ilmu dan pengetahuan dibedakan.
Pengetahuan bukan ilmu, tetapi ilmu merupakan akumulasi pengetahuan. Sedangkan yang
dimaksud ilmiah adalah pengetahuan yag didasarkan atas terpenuhinya syarat-syarat ilmiah,
terutama menyangkut teori yang menunjang dan sesuai dengan bukti.
Dari pengertian tersebut dapat diinterpertasi bahwa ilmu atau ilmiah merupakan pengetahuan
yang didapatkan melalui syarat-syarat tertentu. Syarat-syarat ini kemudian disebut dengan
metode ilmiah. Metode merupakan prosedur atau cara mengetahui sesuatu dan mempunyai
langkah-langah yang sistematis.
Jadi yang dimaksud dengan kebenaran ilmiah adalah keseuaian antara pengetahuan dengan objek
kesesuaian ini didukung dengan syarat-syarat tertentu yang oleh Jujun S. Sumantri disebut
dengan metode-metode juga didukung dengan teori yang menunjang dan sesuai dengan
bukti.Kebenaran ilmiah divalidasi dengan bukti-bukti empiris yaitu hasil pengukuran objektif
dilapangan. Sifat objektif berlaku umum dapat diulang melalui eksperimen, cenderung amoral
sesuai apaadanya bukan apa yang seharusnya yang merupakan ciri ilmu pengetahuan.
Lalu apakah ukuran tentang kebenaran sehingga kebenaran itu dapat diterima? Kebenaran sangat
bergantung kepada kepada metode-metode yang digunakan untuk memperoleh pengetahuan. Jika
yang diketahui adalah ide-ide maka pengetahuannya terdiri dari ide yang dihubungkan secara
tepat dan kebenaran merupakan saling berhubungan antara ide-ide atau proposisi-proposisi.
Ada aliran-aliran yang menyatakan tentang kebenaran diantaanya:
1. Paham Korespondensi
Menurut paham koherensi kebenaran adalah pesesuaian antara fakta dan situasi yang ada.
Kebenaran merupakan pesesuaian antara pernyataan dalam pikiran dengan situasi
lingkungannya.
2. Paham Koherensi
Menurut paham koherensi kebenaran bukan persusaian antara pikiran dengan kenyataan,
melainkan kesesuaian secara harmonis antara pendapat/pikiran kita dengan pengetahuan kita
yang telah dimiliki.
3. Teori Pragmatisme
Menurut paham pragmatisme kebenaran tidak dapat bersesuaian dengan kenyataan sebab kita
hanya bisa mengetahui dari pengalaman kita saja. Menurut pragmatisme teori koherensi adalah
formal dan rasional. Kebenaran menurut pragmatisme adalah suatu pernyataan diukur dengan
kriteria apakah pernyataan itu bersifat fungsional dalam kehidupan praktis atau tidak. Artinya
kebenaran dikatan benar jika dapat bermanfaat dalam kehidupan manusia. Satu teori, pendapat,
hipotesis dapat dikatakan benar jika dapat menghasilkan jalan keluar dalam praktik atau
membuahkan hasil-hasil yang memuaskan.
Para pendukung pragmatisme menekankan kepada tiga hal: Pertama, sesuatu dikatakan benar
jika memuaskan atau memenuhi keinginan dan tujuan manusia. Kedua, sesuatu dikatakan benar
jika kebenarannya dapat dikaji dengan eksperimen. Ketiga, sesuatu itu benar jika dapat membatu
dalam perjuangan hidup bagi eksistensi manusia.
Penjelasan di atas telah menguatkan bahwa kebenaran menurut masing-masing aliran memiliki
objek kajian dan tujuan yang ingin dicapai dari pengetahuan, tidak sampai disitu kebenaran
menghendaki adanya usah memperoleh pengetahuan dengan mengadakan penyesuaian,
eksperimen, dan asas fungsional dan kebutuhan manusia. Kalau dilihat dari sisi subjek yang
mencari kebenaran maka tiga hal ini yang mendasari kebenaran, pertanyaannya adalah apakah
kebenaran yang dipandang dari sudut subjektif dapat diterima? Atau apakah kebenaran yang
tumbuh dari objek yang dapat diterima? Baiklah untuk menjawab kedua pertanyaan tersebut
dijelaskan pengertian masing-masing dan landasan-landasannya.
B. Kebenaran Ilmiah dari Sudut Pandang Subjektifitas
Telah diketahui kebenaran ilmiah adalah kebenaran yang ditandai oleh terpenuhinya syarat-
syarat ilmiah terutama menyangkut adanya teori yang menunjang serta sesuai dengan bukti.
Kebenaran ilmiah divalidasi oleh bukti-bukti empiris yaitu hasil pengukuran objektif dilapangan.
Sifat setiap ilmu adalah diidentikkan dengan dua teori yaitu “subjektifitas” dan “objektifitas”.
Subjek berkaitan dengan seseorang atau pribadi. Subjektif berkaitan erat dengan ke-aku-an.
Dalam hal filsafat subjektif berkaitan dalam segala hal, kesadaran manusia menjadi tolak ukur,
eksistensi, makna dan validitasnya.
Dari penjelasan di atas bahwa “subjektifitas” menghendaki peranan penting dari setiap pribadi
yang menilai sendiri tentang kebenaran, artinya sesuatu dipandang benar jika didasarkan pada
pribadi atau manusia yang menilai tentang sesuatu itu. Kebenaran tolak ukurnya adalah
berdasarkan subjek, namun hal semacam ini apakah berlaku bagi kebenaran ilmiah? Sedangkan
kebenaran ilmiah sangat identik dengan syarat-syarat ilmiah menyangkut teori yang menunjang
dan sesuai dengan bukti, yang ditunjang oleh rasio dan divalidasi dengan data empirik.
margin-bottom: 0in; mso-add-space: auto; text-align: justify; text-indent: 20.7pt;">
Seperti yang dikatakan Jujun S. Sumantri kebenaran ilmiah harus didahului oleh cara/prosedur-
prosedur yang disebut metode ilmiah. Metode merupakan ekspresi mengenai cara bekerja
pikiran. Metode ilmiah adalah cara menerapkan prinsip-prinsip logis terhadap penemuan,
pengesahan dan penjelasan kebenaran, juga dapat diartikan bahwa metode ilmiah adalah
pengejaran terhadap sesuatu untuk memperoleh sesuatu interelasi.
Metode Ilmiah merupakan suatu cara sistematis yang digunakan oleh para ilmuwan untuk
memecahkan masalah yang dihadapi.Metode ini menggunakan langkah-langkah yang sistematis,
teratur dan terkontrol. Supaya suatu metode yang digunakan dalam penelitian disebut metode
ilmiah, maka metode tersebut harus mempunyai kriteria sebagai berikut:
a. Berdasarkan fakta
b. Bebas dari prasangka
c. Menggunakan prinsip-prinsip analisa
d. Menggunakan hipotesa
e. Menggunakan ukuran objektif
f. Menggunakan teknik kuantifikasi.
Dengan cara kerja seperti ini maka pengetahuan yang dihasilkan diharapkan memiliki
karakteristik tertentu yang diminta oleh pengetahuan ilmiah yaitu sifat rasional dan teruji yang
memungkinkan tubuh pengetahuan yang disusunya merupakan pengetahuan yang dapat
diandalkan.
Sifat rasional dan teruji bagi kebanaran ilmiah menghendaki adanya kebenaran hanya sesuatu
yang dapat diakalkan (logiskan) dan dapat teruji. Berari kebenaran ilmiah sangat menolak
dengan kebenaran mutlak. Sebab kebenaran ini kaitannya dengan kebenaran yang datang dari
Tuhan bersumber dari wahyu yang mengikat. Kebenaran yang rasional dan teruji akan hanya
mampu memaparkan hal-hal yang empiris.
Jika demikian di atas jawaban pertanyaan-pertanyaan tersebut jika dikaitkan dengan penjelasan
pengertian kebenaran ilmiah dari aspek subjektifitas belum dapat diterima karena kebenaran
ilmiah yang bermuara dari subjektifitas tidak jarang menunjukkan bukti atau tidak sesuai dengan
data empirik dan pembuktian nyata berdasarkan dengan rasa atau pribadi.
Oleh karena itu kebenaran yang sesungguhnya dalam kajian kebenaran ilmiah adalah kebernaran
yang sedikit dipengaruhi oleh unsur subjektifitas.
C. Kebenaran Ilmiah dari Sudut Pandang Objektifitas
Kebenaran ilmiah adalah kebenaran yang ditandai oleh terpenuhinya syarat-syarat ilmiah
terutama menyangkut adanya teori yang menunjang serta sesuai dengan bukti. Kebenaran ilmiah
divalidasi oleh bukti-bukti empiris yaitu hasil pengukuran objektif dilapangan.
Kebenaran merupakan seperti penjelasan diawal adalah kesesuaian antara pengetahuan dengan
objeknya. Objek adalah sesuatu yang ihwalnya diketahui atau hendak diketahui. Suatu objek
yang ingin diketahui memiliki berbagai aspek yang amat sulit untuk diungkapkan sedangkan
yang lainnya tetap tersembunyi. Sangat jelas bahwa untuk mengetahui objek secara lengkap
sangat sulit.
Objek juga diartikan sebagai sesuatu yang dapat dilihat secara fisik, disentuh, diindra, sesuatu
yang dapat disadari secara fisik atau mental, suatu tujuan akhir dari kegiatan atau usaha, suatu
hal yang menjadi masalah pokok suatu penyelidikan.
Menurut Langeveld dalam Muhammad In’am Esha objek pengetahuan dibedakan menjadi tiga:
1. Objek empiris yaitu objek pengetahuan yang pada dasarnya ada dan dapat ditangkap oleh
indra lahir dan indra batin.
2. Objek ideal yaitu objek pengetahuan yang pada dasarnya tiada dan menjadi ada berkat akal.
3. Objek transendental yaitu objek pengetahuan yang pada dasarnya ada tetapi berada diluar
jangkauan pikiran dan perasaan manusia.
Kebenaran yang objektif tidak bergantung pada ada atau tidaknya pengetahuan si subjek tentang
objek, mengingat objek pengetahuan itu beraneka ragam maka tolak ukur agar kebenaran yang
menjadi syarat diterimanya pengetahuan berlainan, terhadap objek yang bersifat:
1. Empiris, ukuran kebenara adalah bukti kenyataan (faktual).
2. Ideal,ukuran kebenarannya adalah hukum pikir (rasional).
3. Transendental, ukuran kebenaran adalah rasa percaya (superrasional).
Pengetahuan adalah tanggapan subjek terhadap objek yang diketahui,dengan demikian taggapan
merupakan penilaian subjek terhadap objek. Oleh karena itu dalam hal ini kebenaran ada dua
sisi:
1. Benarnya fakta (bukti) adalah kebenaran objek (didunia luar).
2. Benarnya Ide (tanggapan adalah kebenaran subjek (didunia dalam).
Fakta bersifat objektif, sehingga fakta tidak dapat disalahkan atau dipersalahkan karena memang
demikian adanya sekalipun negatif. Oleh karena itu ada dua kemungkinan yang terjadi yaitu
faktanya benar dan tanggapan subjek benar dan faktanya benar dan tanggapan subjek salah.
Dalam kebenaran ilmiah apakah kebenaran objektif dapat diterima? Langeveld menjawab
kebenaran yang sesungguhnya tidak lepas dari gabungan subjek dan objek.
Kebenaran ini ia sebut dengan kebenaran dasar yaitu ada hubungan antara subjek dan objek.
Namun, hal ini juga dibantah, kebenaran dasar belum mencapai tingkat dijamin ilmiah. Lantas
jika kebenaran sifatnya relatif apa gunanya manusia berpengetahuan? untuk menjawab
pertanyaan ini perlu diingat kembali tentang teori pengetahuan. Teori-teori itu dapat menjadi
acuan bagi kebenaran ilmiah.
Inti dari kebenaran ilmiah adalah penjelasan tentang objek seperti apa adanya tanpa ada
pengaruh sedikitpun oleh keadaan subjek. Objek dijelaskan dibuktikan dengan nyata, dalam
keadaannya tanpa ada manipulasi atau perubahan tanggapan dari subjek. Jika terjadi manipulasi
maka hal ini jelas keuar dari koridor arti kebenaran bahwa pengetahuan tidak sesuai dengan
keadaan objek, dan ini telah terjadi kekeliruan yang jelas pengetahuan ini tidak dapat diterima.
BAB III
PENUTUP
A. Kesimpulan
Pada hakikatnya manusia memiliki rasa ingin tahu yang dalam bahasa Al-Qur’an disebut fitrah.
Keingintahuan manusia tentang segala hal menjadi dasar bagi manusia untuk berpengetahuan.
Aspek filsafat yang membahas tentang pengetahuan disebut epistimologi. Epistemologi berasala
dari bahasa yunani episteme (pengetahuan). Pengetahuan identik dengan kebenaran.
Kebenaran adalah kesesuaian antara pengetahuan dengan objek. Pengetahuan yang tidak sesuai
dengan objek dipandang “keliru”. Objek adalah segala hal yang dapat diraba, disaksikan, suatu
yang menjadi kajian. Objek yang dikaji memiliki aspek yang banyak dan sulit disebutkan dengan
serentak. Kenyataannya manusia (subjek) hanya mengetahui beberapa aspek dari objek.
Kebenaran ilmiah menghendaki adanya pengetahuan dapat diterima, karena kebenaran ilmiah
muncul melalui syarat-syarat ilmiah, metode ilmiah, didikung teri yang menunjang serta
didasarkan kepada data empiris dan dapat dibuktikan. Sangat rasional jika kebenaran yang
semacam ini meghedaki adanya objek dikaji apa adanya tanpa ada campur tangan subjek. Dalam
hal ini kebenaran ilmiah dibangi menjadi:
1. Benarnya fakta (bukti) adalah kebenaran objek (didunia luar).
2. Benarnya Ide (tanggapan adalah kebenaran subjek (didunia dalam).
Fakta bersifat objektif, sehingga fakta tidak dapat disalahkan atau dipersalahkan karena memang
demikian adanya sekalipun negatif. Oleh karena itu ada dua kemungkinan yang terjadi yaitu
faktanya benar dan tanggapan subjek benar dan faktanya benar dan tanggapan subjek salah.
Artinya kebenaran ilmiah adalah menghendaki adanya pengetahuan yang dihasilkan dapat
diandalkan karena kebenaran ilmiah melalui berbagai proses, metode, hipotesa dan sampai
kepada kesimpulan.
B. Saran
Dalam hal ini penulis telah berupaya semaksimal mungkin untuk menyajikan makalah ini dengan
berbagai pengetahuan yang dimiliki. Penulis juga berpendapat bahwa pengetahuan yang identik
dengan kebenaran menjadi dasar bagi kita untuk mencari pengetahuan yang benar-benar sesuai
dengan objek yang dikaji, sehingga kita semakin kritis dan kebenaran yang kia miliki dapat
menjadi dasar dalam segala hal lalu dapat diandalkan.
Namun, menyadari bahwa penulis adalah manusia biasa oleh karena itu penulis mengharapkan
kritik dan saran yang membangun, agar makalah ini menjadi lebih baik lagi. Atas kritik dan
saran yang diberikan diucapkan terima kasih.
DAFTAR PUSTAKA
Louis O Kattsoff, Element Of Philosophy, diterjemahkan oleh Soejono Soemargono, Pengantar
filsafat, PT. Tiara Wacana Yogya, Yogyakarta: 1996.
Hardono Hadi, Jati diri Manusia Berdasar Filsafat Organisme Whitehead, PT. Kanisius,
Yogyakarta: 1996.
Budiono, Kamus Ilmiah Populer Internasional, PT. Karya Harapan, Surabaya: 2005.

More Related Content

What's hot

epistemologi
epistemologiepistemologi
epistemologiM fazrul
 
Kumpulan Soal jawab filsafat ilmu
Kumpulan Soal jawab filsafat ilmuKumpulan Soal jawab filsafat ilmu
Kumpulan Soal jawab filsafat ilmuAbidaAnggun
 
Soal dan jawaban filsafat ilmu dari semua materi.docx alwi
Soal dan jawaban filsafat ilmu dari semua materi.docx alwiSoal dan jawaban filsafat ilmu dari semua materi.docx alwi
Soal dan jawaban filsafat ilmu dari semua materi.docx alwiAlwiAssegaf
 
Makalah filsafat ilmu ILMU PENGETAHUAN DAN PENGETAHUAN ILMIAH
Makalah filsafat ilmu ILMU PENGETAHUAN DAN PENGETAHUAN ILMIAHMakalah filsafat ilmu ILMU PENGETAHUAN DAN PENGETAHUAN ILMIAH
Makalah filsafat ilmu ILMU PENGETAHUAN DAN PENGETAHUAN ILMIAHSoga Biliyan Jaya
 
Biopsikologi dan Proses sensori-motorik
Biopsikologi dan Proses sensori-motorikBiopsikologi dan Proses sensori-motorik
Biopsikologi dan Proses sensori-motorikpjj_kemenkes
 
02 fil-ilmu pertemuan ii Teori Kebenaran
02 fil-ilmu pertemuan ii Teori Kebenaran02 fil-ilmu pertemuan ii Teori Kebenaran
02 fil-ilmu pertemuan ii Teori KebenaranM Agphin Ramadhan
 
Komunikasi dalam konteks sosial dan budaya
Komunikasi dalam konteks sosial dan budayaKomunikasi dalam konteks sosial dan budaya
Komunikasi dalam konteks sosial dan budayaYesi Tika
 
Ciri-ciri Teks Akademik
Ciri-ciri Teks AkademikCiri-ciri Teks Akademik
Ciri-ciri Teks AkademikUwes Chaeruman
 
ASUHAN KEPERAWATAN PASIEN DENGAN APENDISITIS
ASUHAN KEPERAWATAN PASIEN DENGAN APENDISITISASUHAN KEPERAWATAN PASIEN DENGAN APENDISITIS
ASUHAN KEPERAWATAN PASIEN DENGAN APENDISITISBaskoro Abdiansyah
 
Makalah filsafat ilmu (aristoteles)
Makalah filsafat ilmu (aristoteles)Makalah filsafat ilmu (aristoteles)
Makalah filsafat ilmu (aristoteles)Elfan Elfan
 
MAKALAH Tugas kelompok 1 PASCASARJANA SABURAI ANGKATAN 15-ED
MAKALAH Tugas kelompok 1 PASCASARJANA SABURAI ANGKATAN 15-EDMAKALAH Tugas kelompok 1 PASCASARJANA SABURAI ANGKATAN 15-ED
MAKALAH Tugas kelompok 1 PASCASARJANA SABURAI ANGKATAN 15-EDACHMAD AVANDI,SE,MM Alfaqzamta
 
Askep Demam Thypoid
Askep Demam ThypoidAskep Demam Thypoid
Askep Demam ThypoidSri Nala
 

What's hot (20)

epistemologi
epistemologiepistemologi
epistemologi
 
Kumpulan Soal jawab filsafat ilmu
Kumpulan Soal jawab filsafat ilmuKumpulan Soal jawab filsafat ilmu
Kumpulan Soal jawab filsafat ilmu
 
Makalah ontologi filsafat ilmu
Makalah ontologi filsafat ilmuMakalah ontologi filsafat ilmu
Makalah ontologi filsafat ilmu
 
Contoh soal filsafat ilmu
Contoh soal filsafat ilmuContoh soal filsafat ilmu
Contoh soal filsafat ilmu
 
Soal dan jawaban filsafat ilmu dari semua materi.docx alwi
Soal dan jawaban filsafat ilmu dari semua materi.docx alwiSoal dan jawaban filsafat ilmu dari semua materi.docx alwi
Soal dan jawaban filsafat ilmu dari semua materi.docx alwi
 
Makalah filsafat ilmu ILMU PENGETAHUAN DAN PENGETAHUAN ILMIAH
Makalah filsafat ilmu ILMU PENGETAHUAN DAN PENGETAHUAN ILMIAHMakalah filsafat ilmu ILMU PENGETAHUAN DAN PENGETAHUAN ILMIAH
Makalah filsafat ilmu ILMU PENGETAHUAN DAN PENGETAHUAN ILMIAH
 
Aksiologi ppt
Aksiologi pptAksiologi ppt
Aksiologi ppt
 
Biopsikologi dan Proses sensori-motorik
Biopsikologi dan Proses sensori-motorikBiopsikologi dan Proses sensori-motorik
Biopsikologi dan Proses sensori-motorik
 
Asuhan keperawatan hipotiroid
Asuhan keperawatan hipotiroidAsuhan keperawatan hipotiroid
Asuhan keperawatan hipotiroid
 
02 fil-ilmu pertemuan ii Teori Kebenaran
02 fil-ilmu pertemuan ii Teori Kebenaran02 fil-ilmu pertemuan ii Teori Kebenaran
02 fil-ilmu pertemuan ii Teori Kebenaran
 
Berpikir kritis dan berpikir kreatif
Berpikir kritis dan berpikir kreatifBerpikir kritis dan berpikir kreatif
Berpikir kritis dan berpikir kreatif
 
Range Of Motion (ROM)
Range Of Motion (ROM)Range Of Motion (ROM)
Range Of Motion (ROM)
 
Komunikasi dalam konteks sosial dan budaya
Komunikasi dalam konteks sosial dan budayaKomunikasi dalam konteks sosial dan budaya
Komunikasi dalam konteks sosial dan budaya
 
Ciri-ciri Teks Akademik
Ciri-ciri Teks AkademikCiri-ciri Teks Akademik
Ciri-ciri Teks Akademik
 
ASUHAN KEPERAWATAN PASIEN DENGAN APENDISITIS
ASUHAN KEPERAWATAN PASIEN DENGAN APENDISITISASUHAN KEPERAWATAN PASIEN DENGAN APENDISITIS
ASUHAN KEPERAWATAN PASIEN DENGAN APENDISITIS
 
Makalah filsafat ilmu (aristoteles)
Makalah filsafat ilmu (aristoteles)Makalah filsafat ilmu (aristoteles)
Makalah filsafat ilmu (aristoteles)
 
MAKALAH Tugas kelompok 1 PASCASARJANA SABURAI ANGKATAN 15-ED
MAKALAH Tugas kelompok 1 PASCASARJANA SABURAI ANGKATAN 15-EDMAKALAH Tugas kelompok 1 PASCASARJANA SABURAI ANGKATAN 15-ED
MAKALAH Tugas kelompok 1 PASCASARJANA SABURAI ANGKATAN 15-ED
 
Askep Demam Thypoid
Askep Demam ThypoidAskep Demam Thypoid
Askep Demam Thypoid
 
Pertanyaan presentasi
Pertanyaan presentasiPertanyaan presentasi
Pertanyaan presentasi
 
Makalah dan Paper
Makalah dan PaperMakalah dan Paper
Makalah dan Paper
 

Similar to Kebenaran Ilmiah dalam Dokumen

PENGETAHUAN DAN UKURAN KEBENARAN.pptx
PENGETAHUAN DAN UKURAN KEBENARAN.pptxPENGETAHUAN DAN UKURAN KEBENARAN.pptx
PENGETAHUAN DAN UKURAN KEBENARAN.pptxdwijunianto8
 
Soal filsafat ilmu 26 02-2021 UAS R . Adhi Indra Kurnia
Soal filsafat ilmu 26 02-2021  UAS R . Adhi Indra KurniaSoal filsafat ilmu 26 02-2021  UAS R . Adhi Indra Kurnia
Soal filsafat ilmu 26 02-2021 UAS R . Adhi Indra KurniaR . Adhi Indra Kurnia
 
Bab ii landasan teori
Bab ii landasan teoriBab ii landasan teori
Bab ii landasan teoriCindar Tyas
 
Ppt teori kebenaran filsafat pendidikan kelompok 1
Ppt teori kebenaran filsafat pendidikan kelompok 1Ppt teori kebenaran filsafat pendidikan kelompok 1
Ppt teori kebenaran filsafat pendidikan kelompok 1nopiariani
 
Kelompok 5 filsafat ilmu ( a )
Kelompok 5 filsafat ilmu ( a )Kelompok 5 filsafat ilmu ( a )
Kelompok 5 filsafat ilmu ( a )DebbyAmmarAlfaruq
 
Ppt filsafat realisme
Ppt filsafat realismePpt filsafat realisme
Ppt filsafat realismePamela Natasa
 
Kelompok 9 Pengantar Filsafat Ilmu
Kelompok 9 Pengantar Filsafat IlmuKelompok 9 Pengantar Filsafat Ilmu
Kelompok 9 Pengantar Filsafat IlmuNovaniAzis
 
Rangkuman seluruh ppt_kelompok 1_pengantar filsafat ilmu_kelas s
Rangkuman seluruh ppt_kelompok 1_pengantar filsafat ilmu_kelas sRangkuman seluruh ppt_kelompok 1_pengantar filsafat ilmu_kelas s
Rangkuman seluruh ppt_kelompok 1_pengantar filsafat ilmu_kelas sEllinHarti
 
ilmu pengetahuan (filsafat sains)
ilmu pengetahuan (filsafat sains)ilmu pengetahuan (filsafat sains)
ilmu pengetahuan (filsafat sains)Dina Amalina
 
PENGANTAR FILSAFAT ILMU
PENGANTAR FILSAFAT ILMU PENGANTAR FILSAFAT ILMU
PENGANTAR FILSAFAT ILMU LellyPurwanti
 
Filsafat
FilsafatFilsafat
Filsafatndlestr
 
Presentasi Ahmad Faiz Handrianto 2022D Epistemologi Keilmuan (092).pptx
Presentasi Ahmad Faiz Handrianto 2022D Epistemologi Keilmuan (092).pptxPresentasi Ahmad Faiz Handrianto 2022D Epistemologi Keilmuan (092).pptx
Presentasi Ahmad Faiz Handrianto 2022D Epistemologi Keilmuan (092).pptx22D092AhmadFaizHandr
 
Hakekat Ilmu : Mencari Alternatif Kebenaran Baru
Hakekat Ilmu : Mencari Alternatif Kebenaran BaruHakekat Ilmu : Mencari Alternatif Kebenaran Baru
Hakekat Ilmu : Mencari Alternatif Kebenaran BaruAli Murfi
 
Ppt kelompok 8 all filsafat ilmu
Ppt kelompok 8 all filsafat ilmuPpt kelompok 8 all filsafat ilmu
Ppt kelompok 8 all filsafat ilmuAnandaBudii
 

Similar to Kebenaran Ilmiah dalam Dokumen (20)

PENGETAHUAN DAN UKURAN KEBENARAN.pptx
PENGETAHUAN DAN UKURAN KEBENARAN.pptxPENGETAHUAN DAN UKURAN KEBENARAN.pptx
PENGETAHUAN DAN UKURAN KEBENARAN.pptx
 
Soal filsafat ilmu 26 02-2021 UAS R . Adhi Indra Kurnia
Soal filsafat ilmu 26 02-2021  UAS R . Adhi Indra KurniaSoal filsafat ilmu 26 02-2021  UAS R . Adhi Indra Kurnia
Soal filsafat ilmu 26 02-2021 UAS R . Adhi Indra Kurnia
 
Makalah filsafat
Makalah filsafatMakalah filsafat
Makalah filsafat
 
Bab ii landasan teori
Bab ii landasan teoriBab ii landasan teori
Bab ii landasan teori
 
Ppt teori kebenaran filsafat pendidikan kelompok 1
Ppt teori kebenaran filsafat pendidikan kelompok 1Ppt teori kebenaran filsafat pendidikan kelompok 1
Ppt teori kebenaran filsafat pendidikan kelompok 1
 
Kelompok 5 filsafat ilmu ( a )
Kelompok 5 filsafat ilmu ( a )Kelompok 5 filsafat ilmu ( a )
Kelompok 5 filsafat ilmu ( a )
 
Ppt filsafat realisme
Ppt filsafat realismePpt filsafat realisme
Ppt filsafat realisme
 
Kelompok 9 Pengantar Filsafat Ilmu
Kelompok 9 Pengantar Filsafat IlmuKelompok 9 Pengantar Filsafat Ilmu
Kelompok 9 Pengantar Filsafat Ilmu
 
Rangkuman seluruh ppt_kelompok 1_pengantar filsafat ilmu_kelas s
Rangkuman seluruh ppt_kelompok 1_pengantar filsafat ilmu_kelas sRangkuman seluruh ppt_kelompok 1_pengantar filsafat ilmu_kelas s
Rangkuman seluruh ppt_kelompok 1_pengantar filsafat ilmu_kelas s
 
ilmu pengetahuan (filsafat sains)
ilmu pengetahuan (filsafat sains)ilmu pengetahuan (filsafat sains)
ilmu pengetahuan (filsafat sains)
 
Filsafat ilmu
Filsafat ilmuFilsafat ilmu
Filsafat ilmu
 
Filsafat 5
Filsafat 5Filsafat 5
Filsafat 5
 
PENGANTAR FILSAFAT ILMU
PENGANTAR FILSAFAT ILMU PENGANTAR FILSAFAT ILMU
PENGANTAR FILSAFAT ILMU
 
Filsafat
FilsafatFilsafat
Filsafat
 
Filsafat ilmu
Filsafat ilmuFilsafat ilmu
Filsafat ilmu
 
Presentasi Ahmad Faiz Handrianto 2022D Epistemologi Keilmuan (092).pptx
Presentasi Ahmad Faiz Handrianto 2022D Epistemologi Keilmuan (092).pptxPresentasi Ahmad Faiz Handrianto 2022D Epistemologi Keilmuan (092).pptx
Presentasi Ahmad Faiz Handrianto 2022D Epistemologi Keilmuan (092).pptx
 
TEORI KEBENARAN.pptx
TEORI KEBENARAN.pptxTEORI KEBENARAN.pptx
TEORI KEBENARAN.pptx
 
Hakekat Ilmu : Mencari Alternatif Kebenaran Baru
Hakekat Ilmu : Mencari Alternatif Kebenaran BaruHakekat Ilmu : Mencari Alternatif Kebenaran Baru
Hakekat Ilmu : Mencari Alternatif Kebenaran Baru
 
Ilmu
IlmuIlmu
Ilmu
 
Ppt kelompok 8 all filsafat ilmu
Ppt kelompok 8 all filsafat ilmuPpt kelompok 8 all filsafat ilmu
Ppt kelompok 8 all filsafat ilmu
 

Recently uploaded

CASE REPORT ACUTE DECOMPENSATED HEART FAILURE 31 Desember 23.pptx
CASE REPORT ACUTE DECOMPENSATED HEART FAILURE 31 Desember 23.pptxCASE REPORT ACUTE DECOMPENSATED HEART FAILURE 31 Desember 23.pptx
CASE REPORT ACUTE DECOMPENSATED HEART FAILURE 31 Desember 23.pptxresidentcardio13usk
 
Sistem Bilangan Riil (Pertidaksamaan linier)
Sistem Bilangan Riil (Pertidaksamaan linier)Sistem Bilangan Riil (Pertidaksamaan linier)
Sistem Bilangan Riil (Pertidaksamaan linier)ratnawijayanti31
 
Konsep Agribisnis adalah suatu kesatuan kegiatan meliputi salah satu atau ...
Konsep	Agribisnis	adalah	suatu	kesatuan	kegiatan  meliputi		salah	satu	atau		...Konsep	Agribisnis	adalah	suatu	kesatuan	kegiatan  meliputi		salah	satu	atau		...
Konsep Agribisnis adalah suatu kesatuan kegiatan meliputi salah satu atau ...laila16682
 
kekeruhan tss, kecerahan warna sgh pada laboratprium
kekeruhan tss, kecerahan warna sgh pada laboratpriumkekeruhan tss, kecerahan warna sgh pada laboratprium
kekeruhan tss, kecerahan warna sgh pada laboratpriumfebrie2
 
Materi Makna alinea pembukaaan UUD .pptx
Materi Makna alinea pembukaaan UUD .pptxMateri Makna alinea pembukaaan UUD .pptx
Materi Makna alinea pembukaaan UUD .pptxIKLASSENJAYA
 
Dampak Bioteknologi di Bidang Pertanian.pdf
Dampak Bioteknologi di Bidang Pertanian.pdfDampak Bioteknologi di Bidang Pertanian.pdf
Dampak Bioteknologi di Bidang Pertanian.pdfssuser4743df
 
TEMA 9 SUBTEMA 1 PEMBELAJARAN 1 KELAS 6.pptx
TEMA 9 SUBTEMA 1 PEMBELAJARAN 1 KELAS 6.pptxTEMA 9 SUBTEMA 1 PEMBELAJARAN 1 KELAS 6.pptx
TEMA 9 SUBTEMA 1 PEMBELAJARAN 1 KELAS 6.pptxSyabilAfandi
 
LKPD SUHU dan KALOR KEL4.pdf strategi pembelajaran ipa
LKPD SUHU dan KALOR KEL4.pdf strategi pembelajaran ipaLKPD SUHU dan KALOR KEL4.pdf strategi pembelajaran ipa
LKPD SUHU dan KALOR KEL4.pdf strategi pembelajaran ipaBtsDaily
 
Modul ajar IPAS Kls 4 materi wujud benda dan perubahannya
Modul ajar IPAS Kls 4 materi wujud benda dan perubahannyaModul ajar IPAS Kls 4 materi wujud benda dan perubahannya
Modul ajar IPAS Kls 4 materi wujud benda dan perubahannyaAnggrianiTulle
 
R6C-Kelompok 2-Sistem Rangka Pada Amphibi dan Aves.pptx
R6C-Kelompok 2-Sistem Rangka Pada Amphibi dan Aves.pptxR6C-Kelompok 2-Sistem Rangka Pada Amphibi dan Aves.pptx
R6C-Kelompok 2-Sistem Rangka Pada Amphibi dan Aves.pptxmagfira271100
 
materi+kuliah-ko2-senyawa+aldehid+dan+keton.pdf
materi+kuliah-ko2-senyawa+aldehid+dan+keton.pdfmateri+kuliah-ko2-senyawa+aldehid+dan+keton.pdf
materi+kuliah-ko2-senyawa+aldehid+dan+keton.pdfkaramitha
 

Recently uploaded (11)

CASE REPORT ACUTE DECOMPENSATED HEART FAILURE 31 Desember 23.pptx
CASE REPORT ACUTE DECOMPENSATED HEART FAILURE 31 Desember 23.pptxCASE REPORT ACUTE DECOMPENSATED HEART FAILURE 31 Desember 23.pptx
CASE REPORT ACUTE DECOMPENSATED HEART FAILURE 31 Desember 23.pptx
 
Sistem Bilangan Riil (Pertidaksamaan linier)
Sistem Bilangan Riil (Pertidaksamaan linier)Sistem Bilangan Riil (Pertidaksamaan linier)
Sistem Bilangan Riil (Pertidaksamaan linier)
 
Konsep Agribisnis adalah suatu kesatuan kegiatan meliputi salah satu atau ...
Konsep	Agribisnis	adalah	suatu	kesatuan	kegiatan  meliputi		salah	satu	atau		...Konsep	Agribisnis	adalah	suatu	kesatuan	kegiatan  meliputi		salah	satu	atau		...
Konsep Agribisnis adalah suatu kesatuan kegiatan meliputi salah satu atau ...
 
kekeruhan tss, kecerahan warna sgh pada laboratprium
kekeruhan tss, kecerahan warna sgh pada laboratpriumkekeruhan tss, kecerahan warna sgh pada laboratprium
kekeruhan tss, kecerahan warna sgh pada laboratprium
 
Materi Makna alinea pembukaaan UUD .pptx
Materi Makna alinea pembukaaan UUD .pptxMateri Makna alinea pembukaaan UUD .pptx
Materi Makna alinea pembukaaan UUD .pptx
 
Dampak Bioteknologi di Bidang Pertanian.pdf
Dampak Bioteknologi di Bidang Pertanian.pdfDampak Bioteknologi di Bidang Pertanian.pdf
Dampak Bioteknologi di Bidang Pertanian.pdf
 
TEMA 9 SUBTEMA 1 PEMBELAJARAN 1 KELAS 6.pptx
TEMA 9 SUBTEMA 1 PEMBELAJARAN 1 KELAS 6.pptxTEMA 9 SUBTEMA 1 PEMBELAJARAN 1 KELAS 6.pptx
TEMA 9 SUBTEMA 1 PEMBELAJARAN 1 KELAS 6.pptx
 
LKPD SUHU dan KALOR KEL4.pdf strategi pembelajaran ipa
LKPD SUHU dan KALOR KEL4.pdf strategi pembelajaran ipaLKPD SUHU dan KALOR KEL4.pdf strategi pembelajaran ipa
LKPD SUHU dan KALOR KEL4.pdf strategi pembelajaran ipa
 
Modul ajar IPAS Kls 4 materi wujud benda dan perubahannya
Modul ajar IPAS Kls 4 materi wujud benda dan perubahannyaModul ajar IPAS Kls 4 materi wujud benda dan perubahannya
Modul ajar IPAS Kls 4 materi wujud benda dan perubahannya
 
R6C-Kelompok 2-Sistem Rangka Pada Amphibi dan Aves.pptx
R6C-Kelompok 2-Sistem Rangka Pada Amphibi dan Aves.pptxR6C-Kelompok 2-Sistem Rangka Pada Amphibi dan Aves.pptx
R6C-Kelompok 2-Sistem Rangka Pada Amphibi dan Aves.pptx
 
materi+kuliah-ko2-senyawa+aldehid+dan+keton.pdf
materi+kuliah-ko2-senyawa+aldehid+dan+keton.pdfmateri+kuliah-ko2-senyawa+aldehid+dan+keton.pdf
materi+kuliah-ko2-senyawa+aldehid+dan+keton.pdf
 

Kebenaran Ilmiah dalam Dokumen

  • 1. afdhalilahi.com KEBENARAN ILMIAH - Afdhal Ilahi Afdhal Ilahi 19-24 minutes BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Menusia diartikan sebagai hewan yang berakal, oleh karena itu menusia berupaya dengan sedemikian rupa untuk memenuhi kebutuhan akalnya. Dalam hal ini pengetahuan adalah sebuah keniscayaan. Manusia secara lahiriah telah memiliki aspek fitrah untuk mengetahui segala hal yang ada, “ada” yang dimaksud disini adalah baik yang material atau yang bersifat transedental. 1. Adanya suatu sistem gagasan dalam pikiran. 2. Persesuaian antara gagasan dan benda-benda yang sebenar-benarnya. 3. Adanya keyakinan tentang persesuaian itu. Dari kriteria ini dapat ditegaskan bahwa pengetahuan dibangun dari gagasan dalam pikiran, persesuaian-persesuaian dengan yang sebenarnya, dan adanya keyakinan tentang persesuaian itu. Kriteria ini yang menjadikan pengetahuan dapat dikatakan benar. Pengetahuan erat sekali dengan kebenaran. Lalu apa yang disebut dengan benar atau kebenaran itu? Kebenaran disini diartikan sebagai kesesuaian pengetahuan dengan objeknya. Kebenaran tidak begitu saja langsung diterima tetapi kebenaran harus melalui beberapa konsep, proses, atau cara mendapatkan kebenaran itu. Jika terpenuhinya proses-proses atau dilalui dengan berbagai cara maka ini disebut dengan kebenaran ilmiah. Penulis berpandangan bahwa untuk mengetahui lebih dalam tentang arti kebenaran ilmiah maka makalah ini ditulis dengan judul “kebenaran ilmiah: antara Subjektifitas dan Objektifitas” B. Rumusan Masalah Dari penjelasan di atas dapat dirumuskan beberapa rumusana masalah sebagai beikut : a. Apa arti kebenaran? b. Apa arti kebenaran ilmiah?
  • 2. c. Apa arti dari metode ilmiah? d. Bagaimana kebenaran ilmiah yang ditinjau dari aspek subjektif dan objektif? C. Tujuan Masalah Dari rumusan masalah di atas tujuan dari penulisan makalah ini adalah : a. Untuk mengetahui arti kebenaran. b. Untuk mengetahui arti kebenaran ilmiah. c. Untuk mengetahui arti metode ilmiah. d. Untuk mengetahui kebenaran ilmiah yang ditinjau dari aspek subjektif dan objektif. BAB II PEMBAHASAN A. Arti Kebenaran Ilmiah Apa itu kebenaran Ilmiah? Untuk sampai kepada pengertian kebenaran Ilmiah dijelaskan masing-masing pengertian dari keduanya. Kebanaran ada yang berbendapat bahwa berasal dari “benar”. Benar timbul dari pernyataan yang sesungguhnya. Pernyataan merupakan penyusunan tanda-tanda secara tertib yang oleh aturan sintaksis disebut kalimat berita. Pernyataan merupakan makna yang terkandung dalam kalimat berita. Namun istilah pernyataan merujuk kepada yang murni dari sintaksis. Karena pernyataan berarti kalimat berita sedangkan makna yang dimaksudkan oleh pernyataan adalah “proposisi”. Sudah jelas bahwa tidak ada perangkat tanda yang dapat dikatakan benar selanjutnya secara lues kita tidak dapat mengatakan bahwa sesuatu pernyaataan benar, kadang-kadang pernyaataan diartikan sama dengan proposisinya, sedangkan yang dimaksudkan benar di dalam pembahasan ini adalah perkataan benar hanya dapat diterapkan dalam propoosisinya. Kebenaran bertalian erat dengan pengetahuan. Kebenaran adalah kesesuaian pengetahuan dengan objeknya. Ketidaksuaian pengetahuan dengan objeknya disebut dengan kekeliruan. Suatu objek yang ingin diketahui memiliki begitu banyak aspek yang senantiasa sangat sulit untuk diungkapkan serentak. Kenyataannya manusia hanya mampu mengetahui beberapa aspek dari suatu objek sedangkan yang lainnya tetap tersembunyi baginya. Dengan demikian, jelas bahwa amat sulit untuk untuk mencapai kebenaran yang lengkap dari suatu objek tertentu apalagi mencapai seluruh kebenaran dari segala sesuatu yang dapat dijadikan objek pengetahuan. Pengetahuan terbagi menjadi tiga 1. Pengetahuan biasa disebut juga dengan pengetahuan pra-imiah yaitu pengetahuan dari hasil pencerapan indra terhadap objek tertentu.
  • 3. 2. Pengetahuan ilmiah yaitu pengetahuan yang diperoleh lewat metode-metode yang lebih menjamin kepastian kebenaran yang dicapai. 3. Pengetahuan falsafi yaitu kebenaran yang diperoleh lewat pemikiran rasional yang didasarkan pemahaman, penafsiran, spekulasi, penilaian kritis, dan pemikiran-pemikiran logis, analitis dan sistematis. Pengetahuan falsafi berkaitan dengan hakikat, prinsip, objek, dan asas dari realitas yang dipersoalkan selaku objek yang hendak diketahui. Dari penjelaskan di atas dapat diinterpertasi bahwa kebenaran yang sesungguhnya dapat didapatkan jika manusia mengetahu segala aspek yang terkandung didalam objek tertentu jika aspek-aspek yang ada belum menyeluruh dapat diketahui maka disebut dengan kekeliruan. Kebenaran menunjukkan arti bahwa makna sebuah pernyataan (proposisinya) sungguh-sungguh merupakan halnya. Bila proposisinya bukan merupakan halnya maka dikatakan proposisinya adalah “sesat”. Kadang-kadang orang menyebut dengan istilah yang lain misalnya bila sebuah proposisi mengandung kontradiksi, maka dikatakan proposisi itu adalah “mustahil” dan jika proposisi sedemikian rupa sehingga apapun yang terjadi proposisi itu berbentuk “p atau bukan p” maka kita namakan “tau-teologi. Dengan demikian sangat jelas kebenaran adalah kenyataan makna yang merupakan halnya, kenyataan juga merupakan hal keduanya dipandang sama. Lebih tegas lagi dinyatakan bahwa yang dimaksud dengan kebenaran yang sesungguhnya atau tegas terletak pada korespondensi atau kesesuaian dari kesan-kesan yang jelas dengan kenyataan. Hemat penulis kesesuaian atau korespondensi merupakan hal yang terkait atau yang ada di dalam kebenaran. Jika tidak ada korespondensi antara kenyataan dengan hal yang dikaji maka akan jelas menampakkan kesalahannya. Kebenaran terbagi menjadi empat 1. Kebenaran Religius yaitu kebenaran yang memenuhi kriteria-kriteria atau dibangun berdasarkan kaidah-kaidah agama. Atau dapat juga disebut dengan kebenaran mutlak (absolut) kebenaran yang tidak terbantahkan. 2. Kebenaran Filosofis yaitu kebenaran hasil perenungan dan pemikiran kontemplatif terhadap akibat sesuatu. Meskipun tidak bersifak subjektif dan relatif 3. Kebenaran Estesis yaitu kebenaran yang yang berdasarkan penilaian indah dan buruk serta cita rasa estetis. 4. Kebenaran Ilmiah yaitu kebenaran yang ditandai dengan terpenuhinya syarat-syarat ilmiah terutama menyangkut adanya teori yang mendukung dan sesuai bukti. Kebenaran ilmiah ditunjang oleh akal (rasio) dan kebenaran rasio ditunjang dengan teori yang mendukung.
  • 4. Dari pembagian ini nampak jelas bahwa kebenaran yang sesungguhnya adalah kebenaran yang didasarkan atas agama-agama yang berdasarkan wahyu. Wahyu yang menjadi landasan bagi kebenaran. Kebenaran ini disebut dengan kebenaran absolut yang tidak dapat terbantahkan. Lalu, apa yang dimaksud dengan ilmiah? Dalam kamus dijelaskan ilmiah berasal dari kata ‘Ilmuartinya pengetahuan. Namun, dalam kajian filsafat antara ilmu dan pengetahuan dibedakan. Pengetahuan bukan ilmu, tetapi ilmu merupakan akumulasi pengetahuan. Sedangkan yang dimaksud ilmiah adalah pengetahuan yag didasarkan atas terpenuhinya syarat-syarat ilmiah, terutama menyangkut teori yang menunjang dan sesuai dengan bukti. Dari pengertian tersebut dapat diinterpertasi bahwa ilmu atau ilmiah merupakan pengetahuan yang didapatkan melalui syarat-syarat tertentu. Syarat-syarat ini kemudian disebut dengan metode ilmiah. Metode merupakan prosedur atau cara mengetahui sesuatu dan mempunyai langkah-langah yang sistematis. Jadi yang dimaksud dengan kebenaran ilmiah adalah keseuaian antara pengetahuan dengan objek kesesuaian ini didukung dengan syarat-syarat tertentu yang oleh Jujun S. Sumantri disebut dengan metode-metode juga didukung dengan teori yang menunjang dan sesuai dengan bukti.Kebenaran ilmiah divalidasi dengan bukti-bukti empiris yaitu hasil pengukuran objektif dilapangan. Sifat objektif berlaku umum dapat diulang melalui eksperimen, cenderung amoral sesuai apaadanya bukan apa yang seharusnya yang merupakan ciri ilmu pengetahuan. Lalu apakah ukuran tentang kebenaran sehingga kebenaran itu dapat diterima? Kebenaran sangat bergantung kepada kepada metode-metode yang digunakan untuk memperoleh pengetahuan. Jika yang diketahui adalah ide-ide maka pengetahuannya terdiri dari ide yang dihubungkan secara tepat dan kebenaran merupakan saling berhubungan antara ide-ide atau proposisi-proposisi. Ada aliran-aliran yang menyatakan tentang kebenaran diantaanya: 1. Paham Korespondensi Menurut paham koherensi kebenaran adalah pesesuaian antara fakta dan situasi yang ada. Kebenaran merupakan pesesuaian antara pernyataan dalam pikiran dengan situasi lingkungannya. 2. Paham Koherensi Menurut paham koherensi kebenaran bukan persusaian antara pikiran dengan kenyataan, melainkan kesesuaian secara harmonis antara pendapat/pikiran kita dengan pengetahuan kita yang telah dimiliki. 3. Teori Pragmatisme Menurut paham pragmatisme kebenaran tidak dapat bersesuaian dengan kenyataan sebab kita hanya bisa mengetahui dari pengalaman kita saja. Menurut pragmatisme teori koherensi adalah formal dan rasional. Kebenaran menurut pragmatisme adalah suatu pernyataan diukur dengan kriteria apakah pernyataan itu bersifat fungsional dalam kehidupan praktis atau tidak. Artinya
  • 5. kebenaran dikatan benar jika dapat bermanfaat dalam kehidupan manusia. Satu teori, pendapat, hipotesis dapat dikatakan benar jika dapat menghasilkan jalan keluar dalam praktik atau membuahkan hasil-hasil yang memuaskan. Para pendukung pragmatisme menekankan kepada tiga hal: Pertama, sesuatu dikatakan benar jika memuaskan atau memenuhi keinginan dan tujuan manusia. Kedua, sesuatu dikatakan benar jika kebenarannya dapat dikaji dengan eksperimen. Ketiga, sesuatu itu benar jika dapat membatu dalam perjuangan hidup bagi eksistensi manusia. Penjelasan di atas telah menguatkan bahwa kebenaran menurut masing-masing aliran memiliki objek kajian dan tujuan yang ingin dicapai dari pengetahuan, tidak sampai disitu kebenaran menghendaki adanya usah memperoleh pengetahuan dengan mengadakan penyesuaian, eksperimen, dan asas fungsional dan kebutuhan manusia. Kalau dilihat dari sisi subjek yang mencari kebenaran maka tiga hal ini yang mendasari kebenaran, pertanyaannya adalah apakah kebenaran yang dipandang dari sudut subjektif dapat diterima? Atau apakah kebenaran yang tumbuh dari objek yang dapat diterima? Baiklah untuk menjawab kedua pertanyaan tersebut dijelaskan pengertian masing-masing dan landasan-landasannya. B. Kebenaran Ilmiah dari Sudut Pandang Subjektifitas Telah diketahui kebenaran ilmiah adalah kebenaran yang ditandai oleh terpenuhinya syarat- syarat ilmiah terutama menyangkut adanya teori yang menunjang serta sesuai dengan bukti. Kebenaran ilmiah divalidasi oleh bukti-bukti empiris yaitu hasil pengukuran objektif dilapangan. Sifat setiap ilmu adalah diidentikkan dengan dua teori yaitu “subjektifitas” dan “objektifitas”. Subjek berkaitan dengan seseorang atau pribadi. Subjektif berkaitan erat dengan ke-aku-an. Dalam hal filsafat subjektif berkaitan dalam segala hal, kesadaran manusia menjadi tolak ukur, eksistensi, makna dan validitasnya. Dari penjelasan di atas bahwa “subjektifitas” menghendaki peranan penting dari setiap pribadi yang menilai sendiri tentang kebenaran, artinya sesuatu dipandang benar jika didasarkan pada pribadi atau manusia yang menilai tentang sesuatu itu. Kebenaran tolak ukurnya adalah berdasarkan subjek, namun hal semacam ini apakah berlaku bagi kebenaran ilmiah? Sedangkan kebenaran ilmiah sangat identik dengan syarat-syarat ilmiah menyangkut teori yang menunjang dan sesuai dengan bukti, yang ditunjang oleh rasio dan divalidasi dengan data empirik. margin-bottom: 0in; mso-add-space: auto; text-align: justify; text-indent: 20.7pt;"> Seperti yang dikatakan Jujun S. Sumantri kebenaran ilmiah harus didahului oleh cara/prosedur- prosedur yang disebut metode ilmiah. Metode merupakan ekspresi mengenai cara bekerja pikiran. Metode ilmiah adalah cara menerapkan prinsip-prinsip logis terhadap penemuan, pengesahan dan penjelasan kebenaran, juga dapat diartikan bahwa metode ilmiah adalah pengejaran terhadap sesuatu untuk memperoleh sesuatu interelasi. Metode Ilmiah merupakan suatu cara sistematis yang digunakan oleh para ilmuwan untuk memecahkan masalah yang dihadapi.Metode ini menggunakan langkah-langkah yang sistematis,
  • 6. teratur dan terkontrol. Supaya suatu metode yang digunakan dalam penelitian disebut metode ilmiah, maka metode tersebut harus mempunyai kriteria sebagai berikut: a. Berdasarkan fakta b. Bebas dari prasangka c. Menggunakan prinsip-prinsip analisa d. Menggunakan hipotesa e. Menggunakan ukuran objektif f. Menggunakan teknik kuantifikasi. Dengan cara kerja seperti ini maka pengetahuan yang dihasilkan diharapkan memiliki karakteristik tertentu yang diminta oleh pengetahuan ilmiah yaitu sifat rasional dan teruji yang memungkinkan tubuh pengetahuan yang disusunya merupakan pengetahuan yang dapat diandalkan. Sifat rasional dan teruji bagi kebanaran ilmiah menghendaki adanya kebenaran hanya sesuatu yang dapat diakalkan (logiskan) dan dapat teruji. Berari kebenaran ilmiah sangat menolak dengan kebenaran mutlak. Sebab kebenaran ini kaitannya dengan kebenaran yang datang dari Tuhan bersumber dari wahyu yang mengikat. Kebenaran yang rasional dan teruji akan hanya mampu memaparkan hal-hal yang empiris. Jika demikian di atas jawaban pertanyaan-pertanyaan tersebut jika dikaitkan dengan penjelasan pengertian kebenaran ilmiah dari aspek subjektifitas belum dapat diterima karena kebenaran ilmiah yang bermuara dari subjektifitas tidak jarang menunjukkan bukti atau tidak sesuai dengan data empirik dan pembuktian nyata berdasarkan dengan rasa atau pribadi. Oleh karena itu kebenaran yang sesungguhnya dalam kajian kebenaran ilmiah adalah kebernaran yang sedikit dipengaruhi oleh unsur subjektifitas. C. Kebenaran Ilmiah dari Sudut Pandang Objektifitas Kebenaran ilmiah adalah kebenaran yang ditandai oleh terpenuhinya syarat-syarat ilmiah terutama menyangkut adanya teori yang menunjang serta sesuai dengan bukti. Kebenaran ilmiah divalidasi oleh bukti-bukti empiris yaitu hasil pengukuran objektif dilapangan. Kebenaran merupakan seperti penjelasan diawal adalah kesesuaian antara pengetahuan dengan objeknya. Objek adalah sesuatu yang ihwalnya diketahui atau hendak diketahui. Suatu objek yang ingin diketahui memiliki berbagai aspek yang amat sulit untuk diungkapkan sedangkan yang lainnya tetap tersembunyi. Sangat jelas bahwa untuk mengetahui objek secara lengkap sangat sulit.
  • 7. Objek juga diartikan sebagai sesuatu yang dapat dilihat secara fisik, disentuh, diindra, sesuatu yang dapat disadari secara fisik atau mental, suatu tujuan akhir dari kegiatan atau usaha, suatu hal yang menjadi masalah pokok suatu penyelidikan. Menurut Langeveld dalam Muhammad In’am Esha objek pengetahuan dibedakan menjadi tiga: 1. Objek empiris yaitu objek pengetahuan yang pada dasarnya ada dan dapat ditangkap oleh indra lahir dan indra batin. 2. Objek ideal yaitu objek pengetahuan yang pada dasarnya tiada dan menjadi ada berkat akal. 3. Objek transendental yaitu objek pengetahuan yang pada dasarnya ada tetapi berada diluar jangkauan pikiran dan perasaan manusia. Kebenaran yang objektif tidak bergantung pada ada atau tidaknya pengetahuan si subjek tentang objek, mengingat objek pengetahuan itu beraneka ragam maka tolak ukur agar kebenaran yang menjadi syarat diterimanya pengetahuan berlainan, terhadap objek yang bersifat: 1. Empiris, ukuran kebenara adalah bukti kenyataan (faktual). 2. Ideal,ukuran kebenarannya adalah hukum pikir (rasional). 3. Transendental, ukuran kebenaran adalah rasa percaya (superrasional). Pengetahuan adalah tanggapan subjek terhadap objek yang diketahui,dengan demikian taggapan merupakan penilaian subjek terhadap objek. Oleh karena itu dalam hal ini kebenaran ada dua sisi: 1. Benarnya fakta (bukti) adalah kebenaran objek (didunia luar). 2. Benarnya Ide (tanggapan adalah kebenaran subjek (didunia dalam). Fakta bersifat objektif, sehingga fakta tidak dapat disalahkan atau dipersalahkan karena memang demikian adanya sekalipun negatif. Oleh karena itu ada dua kemungkinan yang terjadi yaitu faktanya benar dan tanggapan subjek benar dan faktanya benar dan tanggapan subjek salah. Dalam kebenaran ilmiah apakah kebenaran objektif dapat diterima? Langeveld menjawab kebenaran yang sesungguhnya tidak lepas dari gabungan subjek dan objek. Kebenaran ini ia sebut dengan kebenaran dasar yaitu ada hubungan antara subjek dan objek. Namun, hal ini juga dibantah, kebenaran dasar belum mencapai tingkat dijamin ilmiah. Lantas jika kebenaran sifatnya relatif apa gunanya manusia berpengetahuan? untuk menjawab pertanyaan ini perlu diingat kembali tentang teori pengetahuan. Teori-teori itu dapat menjadi acuan bagi kebenaran ilmiah. Inti dari kebenaran ilmiah adalah penjelasan tentang objek seperti apa adanya tanpa ada pengaruh sedikitpun oleh keadaan subjek. Objek dijelaskan dibuktikan dengan nyata, dalam
  • 8. keadaannya tanpa ada manipulasi atau perubahan tanggapan dari subjek. Jika terjadi manipulasi maka hal ini jelas keuar dari koridor arti kebenaran bahwa pengetahuan tidak sesuai dengan keadaan objek, dan ini telah terjadi kekeliruan yang jelas pengetahuan ini tidak dapat diterima. BAB III PENUTUP A. Kesimpulan Pada hakikatnya manusia memiliki rasa ingin tahu yang dalam bahasa Al-Qur’an disebut fitrah. Keingintahuan manusia tentang segala hal menjadi dasar bagi manusia untuk berpengetahuan. Aspek filsafat yang membahas tentang pengetahuan disebut epistimologi. Epistemologi berasala dari bahasa yunani episteme (pengetahuan). Pengetahuan identik dengan kebenaran. Kebenaran adalah kesesuaian antara pengetahuan dengan objek. Pengetahuan yang tidak sesuai dengan objek dipandang “keliru”. Objek adalah segala hal yang dapat diraba, disaksikan, suatu yang menjadi kajian. Objek yang dikaji memiliki aspek yang banyak dan sulit disebutkan dengan serentak. Kenyataannya manusia (subjek) hanya mengetahui beberapa aspek dari objek. Kebenaran ilmiah menghendaki adanya pengetahuan dapat diterima, karena kebenaran ilmiah muncul melalui syarat-syarat ilmiah, metode ilmiah, didikung teri yang menunjang serta didasarkan kepada data empiris dan dapat dibuktikan. Sangat rasional jika kebenaran yang semacam ini meghedaki adanya objek dikaji apa adanya tanpa ada campur tangan subjek. Dalam hal ini kebenaran ilmiah dibangi menjadi: 1. Benarnya fakta (bukti) adalah kebenaran objek (didunia luar). 2. Benarnya Ide (tanggapan adalah kebenaran subjek (didunia dalam). Fakta bersifat objektif, sehingga fakta tidak dapat disalahkan atau dipersalahkan karena memang demikian adanya sekalipun negatif. Oleh karena itu ada dua kemungkinan yang terjadi yaitu faktanya benar dan tanggapan subjek benar dan faktanya benar dan tanggapan subjek salah. Artinya kebenaran ilmiah adalah menghendaki adanya pengetahuan yang dihasilkan dapat diandalkan karena kebenaran ilmiah melalui berbagai proses, metode, hipotesa dan sampai kepada kesimpulan. B. Saran Dalam hal ini penulis telah berupaya semaksimal mungkin untuk menyajikan makalah ini dengan berbagai pengetahuan yang dimiliki. Penulis juga berpendapat bahwa pengetahuan yang identik dengan kebenaran menjadi dasar bagi kita untuk mencari pengetahuan yang benar-benar sesuai dengan objek yang dikaji, sehingga kita semakin kritis dan kebenaran yang kia miliki dapat menjadi dasar dalam segala hal lalu dapat diandalkan.
  • 9. Namun, menyadari bahwa penulis adalah manusia biasa oleh karena itu penulis mengharapkan kritik dan saran yang membangun, agar makalah ini menjadi lebih baik lagi. Atas kritik dan saran yang diberikan diucapkan terima kasih. DAFTAR PUSTAKA Louis O Kattsoff, Element Of Philosophy, diterjemahkan oleh Soejono Soemargono, Pengantar filsafat, PT. Tiara Wacana Yogya, Yogyakarta: 1996. Hardono Hadi, Jati diri Manusia Berdasar Filsafat Organisme Whitehead, PT. Kanisius, Yogyakarta: 1996. Budiono, Kamus Ilmiah Populer Internasional, PT. Karya Harapan, Surabaya: 2005.