SlideShare a Scribd company logo
1 of 52
LAPORAN
PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL-4)
PENGOPERASIAN ALAT TANGKAP GILL NET
DI KAPAL KM.ALEA JAYA 21
Oleh :
𝐒𝐀𝐌𝐒𝐔𝐋 𝐁𝐀𝐇𝐀𝐑𝐈
𝐍𝐈𝐌. 𝟑𝟐𝟎𝟏𝟓𝟎𝟗𝟎𝟏𝟓
JURUSAN ILMU KELAUTAN DAN PERIKANAN
PROGRAM STUDI TEKNOLOGI PENANGKAPAN IKAN
POLITEKNIK NEGERI PONTIANAK
2018
LEMBAR PENGESAHAN
LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL-4)
PENGOPERASIAN ALAT TANGKAP GILL NET
DI KAPAL KM.ALEA JAYA 21
𝐒𝐀𝐌𝐒𝐔𝐋 𝐁𝐀𝐇𝐀𝐑𝐈
𝐍𝐈𝐌. 𝟑𝟐𝟎𝟏𝟓𝟎𝟗𝟎𝟏𝟓
Program Studi Teknologi Penangkapan Ikan
Jurusan Ilmu Kelautan dan Perikanan
Telah di Periksa dan di Setujui
Pada Tanggal 2018
Dosen Pembimbing
La Baharudin,S. St. Pi, MT
NIP. 197701012003121001
Menyetujui,
Penguji 1
Ho Putra Setiawan, S. Pi, MT
NIP.197102232005011003
Penguji 2
Frangky F.Tumion, S. IK
NIP. 197407162003121001
Mengetahui,
Kordinator PKL
La Baharudin, S. St. Pi, MT
NIP. 197701012003121001
Ketua Program Studi
Teknologi
Penangkapan Ikan
Rasidi, S. St. Pi, MT
NIP.198011112003121001
ABSTRAK
Jaring insang adalah satu jenis alat tangkap ikan dari bahan jaring yang
bentuknya empat persegi panjang dengan ukuran mata jaring yang sama besar,
jumlah mata jaring ke arah panjang jauh lebih banyak dari pada jumlah mata
jaring ke arah vertikal, pada bagian atas dilengkapi beberapa pelampung dan di
bagian bawah dilengkapi beberapa pemberat sehingga memungkinkan jaring
dapat dipasang di daerah penangkapan dalam keadaan tegak, salah satu alat
tangkap yang selektif adalah gillnet atau jaring insang. Jaring insang merupakan
alat tangkap yang selektif terhadap ukuran dan jenis ikan dimana ukuran mata
jaring (mesh size) bisa diperkirakan sesuai dengan ukuran ikan yang akan
ditangkap. Pada prinsipnya, cara penangkapan ikan dengan jaring insang ini
adalah menghadang ikan yang sedang beruaya, sehingga ikan akan menabrak
jaring dan terjerat pada mata jaring (gilled) ataupun terpuntal pada tubuh jaring
(entangled).
Gillnet (jaring insang) adalah salah satu dari jenis alat penangkap ikan
dari bahan jarring monofilament atau multifilament yang dibentuk menjadi
empat persegi panjang, kemudian pada bagian atasnya dilengkapi dengan
beberapa pelampung (floats) dan pada bagian bawahnya dilengkapi dengan
pemberat (singkers) sehingga dengan adanya dua gaya yang berlawanan
memungkinkan jaring insang dapat dipasang di daerah penangkapannya.
KATA PENGANTAR
Puji syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa Allah SWT
yang telah melimpahkan Rahmat, Taufik serta Hidayah-Nya sehingga penulis
dapat melaksanakan Praktek Kerja Lapangan serta dapat menyelesaikan
laporannya tepat waktu dan tanpa adanya halangan yang berarti. Laporan Kerja
Prakek Lapangan ini disusun berdasrkan apa yang telah kami lakukan pada saat
berada dilapangan yakni di “Pelabuhan Perikanan Pantai Sungai Rengas”
yang beralamat di Jl. Pramuka Nipah Kuning, Desa Sungai Rengas, Kec. Sungai
Kakap, Kab. Kubu Raya. Dimulai dari tanggal 21 Nopember 2017 s/d 21
Desember 2017.
Dalam penyusunan laporan hasil kerja praktek lapangan ini penulis banyak
mendapatkan bantuan dari berbagai pihak, oleh sebab itu penulis ingin
mengungkapkan rasa terima kasih kepada :
1. Bapak Ir. H.Muhamad Toasin A, M.Si Selaku Direktur di Politeknik
Negeri Pontianak
2. Bapak Drs. Slamet Tarno, M.Si Selaku Ketua Jurusan Ilmu Kelautan dan
Perikanan
3. Bapak Rasidi, S.St.Pi,MT Selaku Ketua Prodi Teknologi Penangkapan
Ikan.
4. Bapak La Baharudin, S.St.Pi,MT Selaku Kordinator PKL-II Sekaligus
Dosen Pembimbing
5. Bapak Ho Putra Setiawan,S. St. Pi, MT Selaku Penguji 1
6. Bapak Frangki Tumion, S.IK Selaku Penguji 2
7. Bapak Basuki Selaku Nakhoda sekaligus Pemilik Kapal
Penulis akui penulis tidaklah sempurna seperti kata pepatah tak ada gading
yang tak retak begitu pula dalam penulisan ini, apabila nantinya terdapat
kekeliruan dalam penulisan laporan kerja praktek ini penulis sangat
mengharapkan kritik dan sarannya.
Pontianak, 24 Januari 2018
Penyusun
DAFTAR ISI
Halaman
ABSTRAK .............................................................................................. i
KATA PENGANTAR ............................................................................. ii
DAFTAR ISI ........................................................................................... iii
DAFTAR GAMBAR............................................................................... vi
DAFTAR TABEL................................................................................... vii
DAFTAR LAMPIRAN ........................................................................... viii
BAB 1 PENDAHULUAN ...................................................................... 1
1.1 Latar Belakang.......................................................................... 1
1.2 Tujuan Penulisan....................................................................... 2
1.3 Manfaat Penulisan..................................................................... 2
1.4 Waktu dan Lokasi..................................................................... 2
1.4.1 Waktu............................................................................... 2
1.4.2 Lokasi............................................................................... 2
BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA............................................................. 3
2.1 Pengertian dan Klasifikasi Alat Tangkap Gillnet ..................... 3
2.2 Sejarah Alat Tangkap Gillnet .................................................. 4
2.3 Metode Pengoperasian Gillnet (jaring insang).......................... 7
2.3.1 Setting (Penurunan Jaring)................................................ 7
2.3.2 Hauling (Penggangkatan Jaring)....................................... 7
2.4 Konstruksi Alat Tangkap Gillnet............................................. 8
2.4.1. Jaring Utama Atau Badan Jaring..................................... 8
2.4.2. Tali Ris Atas.................................................................... 8
2.4.3. Tali Ris Bawah................................................................ 8
2.4.4. Tali Pelampung................................................................ 9
2.4.5. Pelampung........................................................................ 9
2.4.6. Pemberat.......................................................................... 9
2.4.7. Tali Selambar................................................................... 9
2.3.8. Mata Jaring....................................................................... 10
2.5 Daerah Penangkapan................................................................. 10
2.6 Jenis-Jenis Ikan Yang Tertangkap ............................................ 11
2.7 Penanganan Hasil Tangkapan Gillnet....................................... 12
2.7.1 Penanganan ikan di atas kapal.......................................... 12
2.7.2 Teknik Penyusunan Ikan di dalam Palkah........................ 15
BAB 3 METODE PENGAMATAN ..................................................... 18
3.1 Alat Dan Bahan........................................................................ 18
3.2 Metode Pengumpulan Data...................................................... 18
3.2.1 Pengumpulan Data Primer................................................ 18
3.2.2 Pengumpulan Data Skunder............................................. 19
3.3 Metode Deskriptif..................................................................... 19
BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN ................................................. 20
4.1 Hasil.......................................................................................... 20
4.1.1 Sejarah Terbentuknya PPP Sungai Rengas....................... 20
4.1.2 Fishing Ground.................................................................. 21
4.1.3 Hasil Tangkapan Gill Net ................................................. 22
4.1.4 Kapal Penangkap (Gillnet)................................................ 23
4.2 Pembahasan.............................................................................. 25
4.2.1 Pengoperasian Alat Tangkap............................................ 25
4.2.1.1 Persiapan................................................................... 25
4.2.1.2 Penurunan Jaring (Setting)........................................ 27
4.2.1.3Perendaman Jaring (Drifting)..................................... 28
4.2.1.4 Pengangkatan Jaring (Hauling) ................................. 28
4.2.2 Konstruksi Alat Tangkap Gill Net .................................. 26
4.2.2.1 Badan Jaring.............................................................. 29
4.2.2.2 Tali Ris Atas............................................................. 30
4.2.2.3. Tali Pelampung......................................................... 30
4.2.2.4 Pelampung................................................................. 31
4.2.2.5.Pemberat ................................................................... 31
4.2.3 Penanganan Hasil Tangkapan........................................... 33
4.2.3.1 Penanganan di laut.................................................... 33
4.2.3.2 Penanganan Di Darat................................................ 34
BAB 5 KESIMPULAN DAN SARAN ................................................. 35
5.1 Kesimpulan............................................................................... 35
5.2 Saran......................................................................................... 36
DAFTAR PUSTAKA............................................................................. 37
DAFTAR GAMBAR
Gambar 2.1 Alat Tangkap Gillnet ............................................................ 3
Gambar 2.2 Pelampung............................................................................ 5
Gambar 2.3 Mata Jarring (Mesh Size)..................................................... 6
Gambar 2.4 Hasil Tangkapan................................................................... 11
Gambar 2.5 Penanganan Ikan.................................................................. 13
Gambar 2.6 Pendinginan Ikan................................................................. 14
Gambar 2.7 Penyimpanan Ikan Dalam Palkah........................................ 16
Gambar 4.1 PPP Sungai Rengas.............................................................. 21
Gambar 4.2 Fishing Ground .................................................................... 21
Gambar 4.3 Diagram Hasil Tangkapan.................................................... 23
Gambar 4.4 kapal.................................................................................... 23
Gambar 4.5 Mesin Induk......................................................................... 24
Gambar 4.6 Net Hauler............................................................................ 25
Gambar 4.7 Arah Jalannya Jaring............................................................ 26
Gampar 4.8 Kayu Rot dan Papan Seluncur.............................................. 26
Gambar 4.9 Penurunan Jaring (Setting) .................................................. 27
Gambar 4.10 Pelampung Utama.............................................................. 27
Gambar 4.11 Pengangkatan Jaring (Hauling)......................................... 28
Gambar 4.12 Badan Jaring....................................................................... 29
Gambar 4.13 Tali Ris............................................................................... 30
Gambar 4.14 Tali Pelampung................................................................... 30
Gambar 4.15 Pelampung.......................................................................... 31
Gambar 4.16 Pemberat ............................................................................ 32
Gambar 4.17 Sketsa Gill Net................................................................... 32
Gambar 4.18 Pendinginan Ikan............................................................... 33
Gambar 4.19 Penanganan di Darat.......................................................... 34
DAFTAR TABEL
Tabel 4.1. Hasil Tangkapan Gill net ....................................................... 22
DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran 1. Surat Persetujuan Berlayar .................................................. 38
Lampiran 2. Surat Lapor Keberangkatan................................................. 39
Lampiran 3. Daftar Anak Buah Kapal..................................................... 40
Lampiran 4. Alat Navigasi....................................................................... 41
Lampiran 5. Alat Keselamatan................................................................. 42
Lampiran 6. Sertifikat Keahlian Alat Tangkap Gill Net......................... 43
BAB 1
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Penangkapan ikan merupakan kegiatan untuk memperoleh ikan tidak dalam
dibudidayakan dengan alat atau cara apapun, termasuk kegiatan yang
menggunakan kapal untuk memuat, mengangkut, menyimpan, mendinginkan,
menangani, mengolah atau mengawetkannya.
Jaring insang adalah satu jenis alat tangkap ikan dari bahan jaring yang bentuknya
empat persegi panjang dengan ukuran mata jaring yang sama besar, jumlah mata
jaring ke arah panjang jauh lebih banyak dari pada jumlah mata jaring ke arah
vertikal, pada bagian atas dilengkapi beberapa pelampung dan di bagian bawah
dilengkapi beberapa pemberat sehingga memungkinkan jaring dapat dipasang di
daerah penangkapan dalam keadaan tegak (Martasuganda, 2002). Salah satu alat
tangkap yang selektif adalah gillnet atau jaring insang. Jaring insang merupakan
alat tangkap yang selektif terhadap ukuran dan jenis ikan dimana ukuran mata
jaring (mesh size) bisa diperkirakan sesuai dengan ukuran ikan yang akan
ditangkap. Pada prinsipnya, cara penangkapan ikan dengan jaring insang ini
adalah menghadang ikan yang sedang beruaya, sehingga ikan akan menabrak
jaring dan terjerat pada mata jaring (gillned) ataupun terpuntal pada tubuh jaring
(entangled).
Gillnet sering diterjemahkan juga sebagai jaring insang, karna pada dasar
pemikirannya ikan-ikan yang tertangkap atau terjerat pada insangnya. Dan pada
umum nya ikan-ikan yang menjadi tujuan penangkapan ialah jenis ikan yang
horizontal migrasinya dan vertikal migrasinya tidak seberapa aktif. Dan jenis ikan
yang tertangkap dengan gillnet ini adalah jenis ikan-ikan yang berenang dekat
permukaan.
Bedasarkan latar belakang tersebut, maka dari itu penulis mengambil judul
“Pengoperasian Alat Tangkap GillNet Di kapal KM.ALEA JAYA 21”
1.2 Tujuan Penulisan
Adapun tujuan penulisan laporan Praktek Kerja Lapangan (PKL-4) ini adalah
sebagai berikut :
1. Untuk mengetahui metode pengoperasian alat tangkap Gillnet.
2. Untuk mengetahui konstruksi alat tangkap Gillnet
3. Unuk mengetahui proses penanganan hasil tangkpan alat tangkap Gillnet.
1.3 Manfaat penulisan
Adapun manfaat penyusunan laporan praktek kerja lapangan ini yakni agar
mahasiswa mampu memenuhi tugas praktek kerja lapangan yang diberikan dan
agar mahasiswa dapat mengetahui tentang alat tangkap Gillnet (jaring insang).
1.4 Batasan Masalah
Sehubungan dengan judul yang di ambil penulis pada laporan, yang berhubungan
dengan batasan masalah pengoperasian alat tangkap jaring insang (Gill net) yaitu :
1. Pengoperasian alat tangkap Gillnet
2. Konstruksi alat tangkap GillNet
3. Hasil tangkapan alat tangkap GillNet
1.5 Waktu dan Tempat
1.5.1 Waktu
Adapun waktu pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan (PKL-IV) lebih kurang satu
bulan terhitung dari tanggal 21 November 2017 sampai dengan tanggal 21
Desember 2017.
1.5.2 Tempat
Adapun lokasi/tempat Praktek Kerja Lapangan (PKL-4) bertempat di Pelabuhan
Perikanan Pantai Sungai Renggas Jl. Pramuka Nipah Kuning, Desa Sungai
Rengas, Kec. Sungai Kakap, Kab. Kubu Raya,Kal-Bar
BAB 2
TINJAUAN PUSTAKA
2.1 Pengertian dan Klasifikasi Alat Tangkap Gillnet
Jaring insang adalah satu jenis alat tangkap ikan dari bahan jaring yang bentuknya
empat persegi panjang dengan ukuran mata jaring yang sama besar, jumlah mata
jaring ke arah panjang jauh lebih banyak dari pada jumlah mata jaring ke arah
vertikal, pada bagian atas dilengkapi beberapa pelampung dan di bagian bawah
dilengkapi beberapa pemberat sehingga memungkinkan jaring dapat dipasang di
daerah penangkapan dalam keadaan tegak. Salah satu alat tangkap yang selektif
adalah gillnet atau jaring insang. Jaring insang merupakan alat tangkap yang
selektif terhadap ukuran dan jenis ikan dimana ukuran mata jaring (mesh size) bisa
diperkirakan sesuai dengan ukuran ikan yang akan ditangkap. Pada prinsipnya,
cara penangkapan ikan dengan jaring insang ini adalah menghadang ikan yang
sedang beruaya, sehingga ikan akan menabrak jaring dan terjerat pada mata jaring
(gilled) ataupun terpuntal pada tubuh jaring (entangled).
Gambar 2.1 Alat Tangkap Gillnet
Gillnet (jaring insang) adalah salah satu dari jenis alat penangkap ikan dari bahan
jaring monofilament atau multifilament yang dibentuk menjadi empat persegi
panjang, kemudian pada bagian atasnya dilengkapi dengan beberapa pelampung
(floats) dan pada bagian bawahnya dilengkapi dengan pemberat (singkers)
sehingga dengan adanya dua gaya yang berlawanan memungkinkan jaring insang
dapat dipasang di daerah penangkapan (pemukiman, kolom perairan, atau di dasar
perairan) dalam keadaan tegak menghadang ikan. Jumlah mata jarring ke arah
horizontal atau ke arah mesh length (ML) jauh lebih banyak dibandingkan dengan
jumlah mata jarring ke arah vertikal atau ke arah mesh depth (MD). Martasuganda
Sulaeman, 2009 dalam Bakpas, 2011).
Menurut Departemen Kelautan dan Perikanan (DKP) Jaring insang (gillnet)
merupakan jaring berbentuk empat persegi panjang dengan ukuran mata yang
sama di sepanjang jaring. Dinamakan jaring insang karena berdasarkar cara
tertangkapnya, ikan terjerat di bagian ingsangnya pada mata jaring. Menurut
Subani dan Barus (1999) Gillnet atau jaring insang adalah suatu alat tangkap yang
berbentuk empat persegi panjang yang dilengkapi dengan pelampung, pemberat
ris atas-bawah (kadang tanpa ris bawah sebagian dari jaring udang barong).
Menurut PERMEN. KP Nomor. PER.08/MEN/2008. Tentang Penggunaan Alat
Penangkapan Ikan Jaring Insang (Gillnet) Di Zona Ekonomi Eksklusif Indonesia.
Gillnet adalah alat penangkapan ikan yang jaring yang berbentuk empat persegi
panjang dilengkapi dengan pelampung, pemberat, tali ris atas dan tali ris bawah
atau tanpa tali ris bawah untuk menghadang ikan sehingga ikan tertangkap dengan
cara terjerat dan atau terpuntal dioperasikan di permukaan, pertengahan dan dasar
secara menetap, hanyut dan melingkar dengan tujuan menangkap ikan pelagis dan
demersal.
Gillnet atau jaring insang adalah suatu alat tangkap yang berbentuk empat persegi
panjang yang dilengkapi dengan pelampung, pemberat ris atas bawah (kadang
tanpa ris bawah : sebagian dari jaring udang barong). (Subani dan Barus ,1999
dalam Bakpas,2011).
2.2 Sejarah Alat Tangkap Gillnet
Dalam bahasa Jepang gill net disebut dengan istilah “sasi ami”, yang berdasarkan
pemikiran bahwa tertangkapnya ikan-ikan pada gill net ialah dengan proses bahwa
ikan-ikan tersebut “menusukkan diri-sasu” pada “jaring-ami”. Di Indonesia
penamaan gill net ini beraneka ragam, ada yang menyebutkan nya berdasarkan
jenis ikan yang tertangkap (jaring kuro, jaring udang dsb nya), ada pula yang
disertai dengan nama tempat (jaring udang Bayeman), dan lain sebagainya.
Tertangkapnya ikan ikan-ikan dengan gill net ialah dengan cara bahwa ikan-ikan
tersebut terjerat (gilled) pada mata jaring atupun terbelit-belit (entangled) pada
tubuh jaring.
Konstruksi umum, yang disebutkan dengan gillnet ialah jaring yang berbentuk
persegi panjang yang mempunyai mata jaring yang sama ukurannya pada seluruh
jaring, lebar jaring lebih pendek jika dibandingkan dengan panjangnya, dengan
kata lain, jumlah mezh depth lebih sedikit jika dibandingkan dengan jumlah mezh
size pada arah panjang jaring. Pada lembaran-lembaran jaring, pada bagian atas
dilekatkan pelampung (float) dan pada bagian bawah diletakkan pemberat
(sinker). Dengan menggunakan gaya yang berlawanan arah, yaitu bouyancy dari
float yang bergerak menuju ke atas dan sinking force dari sinker ditambah dengan
berat jaring di dalam air yang bergerak menuju ke bawah, maka jaring akan
terlentang.
Gambar 2.2 Pelampung
Detail konstruksi, kedua ujung jaring diikatkan pemberat. Posisi jaring dapat
diperkirakan pada float berbendera atau bertanda yang dilekatkan pada kedua
belah pihak ujung jaring. Karakteristik, gillnet berbentuk empat persegi panjang
yang dilengkapi dengan pelampung yang terbuat dari plastik, pemberat pemberat
yang terbuat dari timah, tali ris atas dan tali ris bawah yang bahannya terbuat dari
plastik. Besarnya mata jaring bervariasi tergantung sasaran yang akan ditangkap
baik udang maupun ikan. (Ayodhyoa, 1974 dalam Bakpas, 2011).
Warna jaring pada gillnet harus disesuaikan dengan warna perairan tempat gillnet
dioperasikan, kadang dipergunakan bahan yang transparan seperti monofilament
agar jaring tersebut tidak dapat dilihat oleh ikan bila dipasang diperairan (Sadhori,
1985 dalam Bakpas, 2011).
Klasifikasi jaring insang berdasarkan jumlah lembar jaring utama dibedakan
menjadi tiga, yaitu jaring insang satu lembar (single gillnet), jaring insang dua
lembar (double gillnet atau semi trammel net), dan jaring insang tiga lembar
(trammel net) (Martasuganda, 2002).
Gambar 2.3 Mata Jarring (Mesh Size)
Berdasarkan kedudukan jaring di dalam perairan dan metode pengoperasiannya
jaring insang dibedakan menjadi empat, yaitu jaring insang permukaan (surface
gillnet), jaring insang dasar (bottom gillnet), jaring insang hanyut (drift gillnet),
dan jaring lingkar (encircling gillnet/ surrounding gillnet) (Ayodhyoa, 1981).
Sedangkan menurut Subani dan Barus (1989) berdasarkan cara pengoperasiannya
dibedakan menjadi lima, yaitu jaring insang hanyut (drift gillnet), jaring insang
labuh (set gillnet), jaring insang karang (coral reef gillnet), jaring insang lingkar
(encircling gillnet), dan jaring insang tiga lapis (trammel net).
Klasifikasi jaring insang berdasarkan metode pengoperasian:
1. Jaring insang menetap (set gillnet/fixed gillnet)
2. Jaring insang giring (frightening gillnet/drive gillnet)
3. Jaring insang hanyut (drift gillnet)
4. Jaring insang lingkar (encircling gillnet)
5. Jaring insang giring (frightening gillnet/drive gillnet)
6. Jaring insang sapu (rowed gillnet)
2.3 Metode Pengoperasian Gillnet (jaring insang)
2.3.1 Setting (Penurunan Jaring)
Pada saat melakukan setting, kapal diarahkan ke tengah kemudian dilakukan
pemasangan jaring insang tetap oleh anak buah kapal (ABK). Jaring insang tetap
dipasang tegak lurus terhadap arus sehingga nantinya akan dapat menghadang
gerombolan ikan, akhirnya ikan tertangkap karena terjerat pada bagian operculum
(penutup insang) atau dengan cara terpuntal. Pemasangan jaring insang tetap
sebaiknya bukan pada alur pelayaran. Pertama yang diturunkan pada saat
pengoperasian adalah pelampung tanda, kemudian jangkar (pemberat) (Sudirman
dan Mallawa, 2004 dalam Bakpas, 2011).
2.3.2 Hauling (Penggangkatan Jaring)
Setelah jaring terentang dengan sempurna, maka dalam waktu tertentu, umumnya
2-5 jam dilakukan penarikan jaring. Pada saat penarikan jaring, jaring diatur
dengan baik agar memudahkan pengoperasian selanjutnya ( Sudirman dan
Mallawa, 2004 dalam Bakpas, 2011). Setelah dilakukan setting dan ikan yang
telah terkumpul sudah cukup banyak, maka dilakukan hauling dengan menarik
jaring insang tetap dari perairan ke permukaan (jaring ditarik keatas kapal).
Setelah semua hasil tangkap dan jaring ditarik kemudian baru dilakukan kegiatan
penyortiran terhadap hasil tangkapan.
2.4 Konstruksi Alat Tangkap Gillnet
walau terdapat perbedaan pokok pada tiap-tiap jenis gillnet sesuai
dengan klasifikasinya, namun secara umum gillnet mempunyai persamaan bentuk
yang umum yang terdapat pada tiap-tiap jenis, sehingga tiap-tiap jenis gillnet
mempunyai persamaan bentuk pokok.
alat tangkap jaring insang mempunyai bagian-bagian sebagai berikut :
2.4.1. Jaring Utama Atau Badan Jaring
Jaring utama adalah merupakan sebuah lembaran jaring yang tergantung pada tali
ris atas. Warna jaring yang umum dipakai untuk gillnet adalah warna bening atau
biru laut, agar ikan sulit mendeteksi keberadaan jaring di dalam perairan. Warna
jaring apabila pengoperasian pada waktu malam hari yaitu jenis jaring yang
dipilih sebaiknya warna biru atau hijau, sedangkan untuk operasi siang hari dipilih
warna putih.
2.4.2. Tali Ris Atas
Tali ris atas adalah tempat untuk menggantungkan jaring utama dan tali
pelampung. Untuk menghindarkan agar gillnet tidak terbelit sewaktu dioperasikan
(terutama pada bagian tali ris atasnya) biasanya tali ris atas dibuat rangkap dua
dengan arah pintalan yang berlawanan (s-z).
fungsi dari tali ris atas terutama adalah untuk tempat melekatnya pelampung serta
bersama dengan tali ris bawah memberi bentuk pada jaring tersebut. Lebih lanjut
dikatakan bahwa bahan dari tali ris atas sebaiknya dipilih bahan yang memiliki
berat jenis kurang dari satu serta tahan terhadap gesekan, baik itu gesekan dengan
bahan diluar jaring (misalnya gesekan tali dengan bagian tertentu dari perahu).
Tali ris yang biasanya digunakan untuk jaring insang biasanya terbuat dari
polyethylene.
2.4.3. Tali Ris Bawah
Pada gillnet permukaan jarang menggunakan tali ris bawah sedangkan pada
gillnet pertengahan dan gillnet dasar kadang-kadang digunakan tali ris bawah. Tali
ris bawah ini berfungsi untuk tempat melekatnya pemberat.
2.4.4. Tali Pelampung
Untuk gillnet pertengahan dan gillnet dasar disamping tali ris atas yang berfungsi
melekatkan pelampung jaring, masih ada lagi pelampung tambahan yang berada
di permukaan perairan yang berfungsi sebagai tanda tempat gillnet dioperasikan.
Pelampung ini biasanya dipasang pada tiap-tiap piece (pada sambungan antara
piece dengan piece). Tali pelampung ini, terentang panjangnya dari tempat
pemasangan alat itu, kedudukan alat dipasang sampai permukaan laut.
2.4.5. Pelampung
Pelampung yang melekat pada tali ris atas, pada gillnet pertengahan dan gillnet
dasar berfungsi untuk mengangkat tali ris agar jaring dapat berdiri tegak terhadap
permukaan air, diperlukan pelampung tambahan yang berfungsi sebagai tanda di
permukaan perairan. Bahan pelampung umumnya dari gabus/plastik/busa karet.
2.4.6. Pemberat
Ada dua macam pemberat yang biasanya digunakan untuk gillnet, yaitu pemberat
dari saran dan pemberat dari logam atau batu. Pemberat dari saran adalah
berbentuk jaring dengan ukuran mata yang sama dengan ukuran mata jaring yang
dipergunakan dan umumnya memang sudah dipasang langsung dari pabrik
pembuatannya. Pemberat dari logam biasanya bahannya dari timah atau logam
lain yang tidak mudah berkarat dan dibentuk serta murah harganya. Kadang-
kadang pemberat juga dapat mempergunakan bahan dari batu atau benda-benda
lain yang berat jenisnya lebih besar daripada berat jenis air laut. Fungsi dari
pemberat adalah memperbesar kekuatan jaring dan memberikan gaya rentangan
pada jaring bersama dengan pelampung.
2.4.7. Tali Selambar
Pada ujung gillnet (yang pertama diturunkan sewaktu operasi) dipasang tali
selambar yang disebut tali selambar depan dan gunanya untuk mengikatkan ujung
gillnet yang lain diikatkan dengan tali selambar yang disebut tali selambar
belakang. Fungsi tali selambar belakang disamping untuk mengikatkan ujung
gillnet dengan pelampung tanda kadang-kadang juga untuk mengikatkan gillnet
dengan kapal.
2.3.8. Mata Jaring
satu mata jaring dibentuk oleh empat simpul. Mata jaring akan terbuka secara
maksimum, jika keempat simpul ini bekerja gaya-gaya yang sama besarnya, dua
gaya pada arah horizontal yang berlawanan arah dan dua gaya pada arah vertikal
yang berlawanan arah pula. Baik arah maupun besar dari gaya-gaya ini haruslah
selalu berada dalam keadaan seimbang sehingga biarpun keadaan perairan
berubah-ubah, mata jaring tetap terbuka maksimum. Pada kenyataannya tidaklah
mudah untuk mendapatkan hal yang demikian.
2.5 Daerah Penangkapan
Daerah penangkapan ikan merupakan suatu daerah perairan dimana ikan yang
menjadi sasaran penangkapan tertangkap dalam jumlah yang maksimal dan alat
tangkap dapat dioperasikan serta ekonomis. Suatu wilayah perairan laut dapat
dikatakan sebagai “daerah penangkapan ikan” apabila terjadi interaksi antara
sumberdaya ikan yang menjadi target penangkapan dengan teknologi
penangkapan ikan yang digunakan untuk menangkap ikan.
Hal ini dapat diterangkan bahwa walaupun pada suatu areal perairan terdapat
sumberdaya ikan yang menjadi target penangkapan tetapi alat tangkap tidak dapat
dioperasikan yang dikarenakan berbagai faktor, seperti antara lain keadaan cuaca,
maka kawasan tersebut tidak dapat dikatakan sebagai daerah penangkapan ikan
demikian pula jika terjadi sebaliknya. Pengetahuan mengenai daerah penangkapan
ikan meliputi kelimpahan, kepadatan stok, sifat fisik lingkungan, pola migrasi dan
distribusi jenis-jenis ikan sangat penting, seperti daerah terumbu karang (Nelwan,
2004) .
2.6 Jenis-Jenis Ikan Yang Tertangkap
karena jaring ini direntang pada permukaan perairan (surfice gillnet), maka hasil
yang di peroleh adalah jenis-jenis ikan yaitu Ikan Layang (Decapterus russelli),
Layang deles (Decapterus macrosoma) dan ikan Tongkol (Auxis Thazard), Musa
Hi. Suleman (2012). Ikan yang menjadi tujuan penangkapan ialah ikan-ikan yang
bergelombolan dan berenag di atas permukaan ataupun ikan-ikan damersal.
Gambar 2.4 Hasil Tangkapan
Karena jaring ini direntangkan dekat pada dasar laut, berarti jenis – jenis ikan
yang menjadi tujuan penangkapan ialah ikan – ikan dasar atau ikan – ikan
demersal. Operasi peangkapannya sama dengan surface gillnet. Perbedaannya
hanya posisi jaringan dalam air. Pada umumnya menjadi fishing ground adalah
daerah pantai, teluk, muara yang menyebabkan pula jenis ikan yang tertangkap
dapat berbagai jenis, misalnya hering, cod, flat fish, halbur, mackarel, sea bream,
dan sebagainya.
Tertangkapnya ikan – ikan dengan gillnet ialah dengan cara ikan – ikan tersebut
terjerat pada mata jaring atau terbelit pada tubuh jaring. Pada umumnya ikan –
ikan yang menjadi tujuan penangkapan ialah jenis ikan horizontal migration dan
vertikal migration (Malawa dan Sudirman, 2002).
Adapun 3 cara ikan tertangkap pada alat tangkap gillnet, seperti yang
diilustrasikan dalam gambar berikut :
1. Snagged
Dimana mata jaring mengelilingi ikan tepat di belakang mata ikan.
2. Gilled
Dimana mata jaring mengelilingi ikan tepat di belakang tutup insang.
3. Wedged
Dimana mata jaring mengelilingi badan sejauh sirip punggung.
2.7 Penanganan Hasil Tangkapan Gillnet
2.7.1 Penanganan ikan di atas kapal
Penanganan ikan di atas kapal harus baik dan benar agar di peroleh hasil yang
semaksimal mungkin. Keberhasilan penanganan ikan di atas kapal dapat di
pengaruhi oleh beberapa faktor di antaranya alat penanganan, media pendingin,
teknik penanganan, dan keterampilan pekerja.
Pemakaian alat-alat penanganan yang lengkap dan baik dalam arti dapat
memperkecil kerusakan fisik, kimia, mikrobiologi dan biokimia akan memberikan
hasil yang maksimal. Media pendingin yang memberikan hasil yang baik adalah
media pendingin yang dapat memperlambat proses biokimia dan pertumbuhan
mikroba dalam daging ikan.
· Sarana yang digunakan
· Palka
Palka adalah suatu ruangan yang terdapat dalam kapal untuk menyimpan ikan
hasil tangkapan selama beroperasi. Ukuran palka disesuaikan dengan kemampuan
kapal beroperasi dan menangkap ikan.
Palka yang paling sering digunakan pada kapal alat tangkap purse seine adalah
palka yang diisolasi. Pemakaian palka yang diisolasi ini dimaksudkan untuk
menekan sekecil mungkin penggunaan es. Dengan menghemat penggunaaan es
maka di peroleh beberapa keuntungan antara lain :
1. Pengurangan beban pengangkutan kapal ke tempat penangkapan.
2. Pemanfatan banyak ruang untuk keperluan lain.
3. Pengurangan biaya pendinginan.
Gambar 2.5 Penanganan Ikan
Menurut Okonta dan Ekelemu (2005) dalam Deureus et al, (2009) proses dan
preversi ikan segar merupakan bagian penting karena ikan mempunyai kepekaan
yang sangat tinggi terhadap pembusukan setelah panen dan nuntuk mencegah
kehilangan-kehilangan ekonomi. Jika ikan tidak dijual dalam keadaan segar maka
cara pengawetan harus dilakukan. Ini meliputi pembekuan, pengasapan dan
percawanan pemanasan (Sterilisasi, Pasteurisasi, dsb). Persiapan efisiensi ikan
mutu unggul hasil investasi maksimum dan keuntungan yang bisa dicapai.
Teknik penanganan ikan yang paling umum digunakan untuk menjaga
kesegaran ikan adalah penggunaan suhu rendah. Selanjutnya, pada kondisi suhu
rendah pertumbuhan bakteri pembusukan dan proses-proses biokimia yang
berlangsung dapat tumbuh ikan yang mengarah pada kemunduran mutu menjadi
lebih lamban (Gelman et al, 2011 dalam Munandar et al, 2009)
1. Saat pengangkutan ikan dari jaring
Hal terpenting yang perlu di perhatikan dalam pengangkutan ikan dari jaring
adalah harus dilakukan secara hati-hati. Ikan yang ditangkap dengan jaring harus
cepat-cepat diangkat ke atas dek kapal agar mendapatkan perlakuan atau
penanganan selanjutnya. Keterlambatan pengangkatan ke atas dek akan
mempercepat proses pembusukan. Proses biokimia yang terjadi dalam daging ikan
berkolerasi positif dengan suhu pada batas-batas tertentu. Artinya, semakin tinggi
suhu tubuh ikan maka proses atau reaksi biokimia semakin cepat berlangsung dan
dengan demikian ikan akan lebih cepat busuk. Pada penanganan ikan segar yang
harus diingat adalah tingkat kesegaran ikan tidak dapat ditingkatkan, tetapi hanya
dapat dipertahankan saja.
a. Pendinginan
Pada prinsipnya pendinginan adalah mendinginkan ikan secepat mungkin ke suhu
serendah mungkin, tetapi tidak sampai menjadi beku. Pada umumnya,
pendinginan tidak dapat mencegah pembusukan secara total, tetapi semakin
dingin suhu ikan, semakin besar penurunan aktivitas bakteri dan enzim. Dengan
demikian melalui pendinginan proses bakteriologi dan biokimia pada ikan hanya
tertunda, tidak dihentikan. Cara yang paling mudah dalam pengawetkan ikan
dengan pendinginan adalah menggunakan es sebagai bahan pengawet, baik untuk
pengawetan di atas kapal maupun setelah di daratkan, yaitu ketika di tempat
pelelangan, selama distribusi dan ketika dipasarkan. Yang pertama perlu
diperhatikan di dalam penyimpanan dingin ikan dengan menggunakan es adalah
berapa jumlah es yang tepat digunakan. Es diperlukan untuk menurunkan suhu
ikan, wadah dan udara sampai mendekati atau sama dengan suhu ikan dan
kemudian mempertahankan pada suhu serendah mungkin, biasanya 0 derajat
Celcius. Perbandingan es dan ikan yang ideal untuk penyimpanan dingin dengan
es adalah 1 : 1.
Gambar 2.6 Pendinginan Ikan
Proses penyimpanan hasil tangkap dilakukan setelah tahap penanganan ikan di
atas kapal. Hal yang perlu dicermati di dalam pengawetan ikan dengan es adalah
wadah yang digunakan untuk penyimpanan harus mampu mempertahankan es
selama mungkin agar tidak mencair. Wadah peng-es-an yang ideal harus mampu
mempertahankan suhu tetap dingin, kuat, tahan lama, kedap air, dan mudah
dibersihkan.
Dasar-dasar penyimpanan yang baik :
a. Segera dinginkan dan diberi es yang cukup.
b. Ikan harus berkontak dengan es, bukan dengan lainnya.
c. Air lelehan es mendinginkan dan menyegarkan ikan, sambil menghayutkan
lendir, darah dan kotoran.
d. Pengusahaan suhu yang cukup rendah sekitar tumpukan ikan es.
e. Pemerliharaan kebersihan Segala peralatan, papan-papan, dan rak dalam palka
harus bersih sebelum ikan disusun. Sisa-sisa es dari perjalanan sebelumnya harus
dibuang habis.
f. Perlakuan dalam palka Perlakuan yang utama adalah bahwa setibanya ikan
dalam palka, harus cepat-cepat didinginkan dan suhu dipelihara pada 0°C.
2.7.2 Teknik Penyusunan Ikan di dalam Palkah
Palkah untuk menyimpan ikan segar harus dibersihkan sebelum dimasuki ikan.
Pekerjaan mengangkut ikan ke dalam palka harus dilakukan dengan hati-hati agar
tidak melukai ikan; melemparkan atau menuangkan ikan kedalam palkah atau
menginjak ikan adalah praktek yang tidak baik.
Penyusunan ikan di palka dapat dilakukan dengan 4 cara, yaitu dengan menimbun
(bulking), dengan bersusun lapis menggunakan rak / sekat datar (shelfving),
dengan menggunakan peti-peti (boxing), dan dengan merendam ikan di dalam air
dingin.
a. Menimbun Ikan di Palka (Bulking)
Yang dimaksud dengan menimbun ialah menumpuk ikan di lantai palka tanpa
menggunakan penyekat datar atau peti. Cara ini pada umumnya dilakukan dikapal
ikan yang kecil dan palkanya rendah. Dasar palka terlebih dahulu dilapisi es
setebal +15 cm (atau lebih tebal jika dinding palka tidak diisolasi). Ikan ditumpuk
di atas lapisan es itu setebal 10-12 cm; di atasnya diberi lapisan es lagi, kemudian
lapisan ikan; demikian seterusnya sampai tingginya cukup; lapisan paling atas
adalah lapisan es.
Tinggi timbunan ikan sebaiknya tidak melebihi 60 cm. Penimbuanan yang lebih
tinggi lagi dapat merusak ikan pada lapisan yang di bawah, karena menerima
tekanan yang cukup besar. Biasanya setiap 1 ton ikan yang disimpan di palka
dengan cara penimbunan memerlukan ruang palka yang bervolume 2- 2,5 m3
Gambar 2.7 Penyimpanan Ikan Dalam Palkah
b. Menyimpan Bersusun Lapis (Shelfing)
Cara penyimpanan ini umumnya di lakukan di kapal ikan yang palkanya cukup
besar dengan tinggi palka >140 cm. Palka disiapkan dengan konstruksi khusus: di
lengkapi dengan rak-rak vertikal dan horisontal yang hidup (dapat di lepas).
Sekat-sekat vertikal berjarak 1 meter atau kurang, sedangkan sekat-sekat
horisontal berjarak 20-35 cm. Biasanya rak-rak itu disusun membujur, di sisi kiri
dan kanan, sedang ditengah-tengahnya dipakai sebagai lorong. Ikan disusun di
atas rak-rak horisontal dengan diselimuti es. Ikan yang besar di susun membujur.
Pemakaian rak-rak di palka ini dapat menghasilkan ikan yang lebih baik karena
ikan tidak terlalu banyak menerima tekanan, tetapi diperlukan penanganan yang
lebih banyak dan di perlukan ruangan yang lebih besar. Tiap 1 ton ikan
memerlukan ruang palkah 3-4,5 m3 tergantung dari ukuran ikan.
c. Menyimpan Ikan Di Palka Dengan Peti (Boxing)
Peti untuk menyimpan ikan di kapal umumnya dibuat dari kayu atau plastik yang
dirancang dengan ukuran yang disesuaikan dengan kemampuan manusia
setempat, yaitu 20-30 kg. Ukuran yang labih besar dirancang untuk diangkut oleh
2 orang. Peti dari plastik lebih mudah dibersihkan. Peti kayu hendaknya dibuat
dari papan yang diserut halus dan dengan sudut-sudut yang mudah di bersihkan.
Ikan di susun di dalam peti dengan di campur dan di selimuti es. Karena peti-peti
itu akan di tumpuk di palka, maka pengisian ikan /es tidak boleh melebihi
permukaan peti agar ikan tidak tertekan peti diatasnya. Dengan cara penyimpanan
ini, tiap 1 ton ikan memerlukan ruang palka 2,5 - 3 m3.
d. Merendam Ikan Dalam Air Dingin
Palka ikan dibangun berupa tangki-tangki khusus untuk menampung air laut yang
di dinginkan. Ikan direndam di dalam tangki-tangki tersebut sampai saat
dibongkar di pelabuhan. Jika dilakukan dengan baik, cara ini menghasilkan ikan
dengan mutu yang lebih baik; pendinginan berlangsung lebih cepat, ikan tidak
menerima tekanan. Ikan-ikan besar seperti tuna dan ikan-ikan kecil seperti lemuru
dan kembung dapat diperlakukan dengan cara ini.
Air laut didinginkan dengan mesin pendingin yang sudah mulai dijalankan sejak
kapal meninggalkan pelabuhan menuju daerah penangkapan, dengan maksud agar
air sudah cukup dingin pada waktu hasil tangkapan pertama dinaikkan. Sering kali
tangki-tangki diisi dengan sejumlah es sebelum kapal meninggalkan pelabuhan.
BAB 3
METODE PENGAMATAN
3.1. Alat dan Bahan
Dalam melaksanakan penyusunan laporan Praktek Kerja Lapangan (PKL-4),
Penulis menggunakan sarana untuk melengkapi data sebagai berikut :
1. Alat tangkap Gillnet
2. Kapal nelayan
3. Alat tulis ( Pulpen,Kertas dan Penggaris )
4. Kamera (Handpone)
3.2. Metode Pengumpulan Data
Dalam proses pengambilan data untuk keperluan penyusunan laporan, penulis
menggunakan metode pengambilan data sebagai berikut :
3.2.1. Pengumpulan data primer
Pengumpulan data primer adalah pengumpulan data dengan mengadakan
pengamatan langsung terhadap alat tangkap Gillnet yang diamati. Dalam
pengumpulan data primer penulis menggunakan cara sebagai berikut :
a. Pengamatan (Observasi ) langsung
Yaitu pengumpulan data dengan mengadakan pengamatan langsung di atas kapal
nelayan terhadap objek yang akan diamati dan mengadakan pencatatan secara
sistimatik terhadap objek pengamatan. Pengamatan langsung dilakukan untuk
mendapatkan data mengenai pengoperasian alat tangkap Gillnet pada penurunan
alat tangkap (setting) dan menaikan alat tangkap (hauling).
b. Wawancara ( interview )
Yaitu metode pengumpulan data dengan cara mengadakan tanya jawab secara
lisan atau mewawancarai secara perorangan dengan pihak – pihak yang terlibat
langsung, dalam hal ini nelayan bagan tersebut, untuk memperoleh data
mengenai bagian – bagian alat tangkap, pengoperasian alat tangkap dan hasil
tangkapan Gillnet, dan lainnya.
3.2.2 Pengumpulan Data Sekunder
Yaitu metode pengumpulan data dengan mencari dari literatur atau buku – buku
yang sesuai dengan permasalahan yang diamati.
3.3 Metode Deskriptif
Yaitu mengolah data – data yang diperoleh ketika melakukan pengamatan
dilapangan. Pada penyusunan laporan Praktek Kerja Lapangan, penulis
mengambil data yang berhubungan dengan alat tangkap Gillnet. Kemudian
penulis tuangkan sesuai dengan tujuan pengamatan dan batasan masalah, yang
pada akhirnya diperoleh suatu kesimpulan dan saran – saran yang sifatnya
membangun.
BAB 4
HASIL DAN PEMBAHASAN
4.1 Hasil
Setelah melakukan Praktek Kerja Lapangan (PKL-4) selama kurang lebih satu
bulan maka penulis mendapat hasil yang di inginkan, adapun hasil yang di dapat
penulis selama di lapangan yaitu :
4.1.1 Sejarah Terbentuknya PPP Sungai Rengas
Lokasi Praktek Kerja Lapangan (PKL-4) yaitu bertempat di pelabuhan perikanan
pantai (PPP. SUNGAI RENGAS) yang Beralamat :
Jl. Pramuka Nipah Kuning, Desa Sungai Rengas, Kec. Sungai Kakap, Kab. Kubu
Raya Telp : 0561-775347, Fax : 0561-775347 Email :
pppsungairengas@ymail.com, adapun sejarah Terbentuknya PPP Sungai Rengas
adalah sebagai berikut :
Sejarah PPP Sungai Rengas merupakan pindahan dari PPP Kota Pontianak yg
terletak di jl.sultan muhamad. Oleh pemerintah Kota Madya saat itu tahun1983 di
usulkan kepada Dinas Peikanan untuk dapat di pindahkan dari Kota Madya
Pontianak karena mengganggu lingkungan dan kenyamanan karena pelabuhan ini
berada di pusat Kota Dulunya. Dengan berbagai pertimbangan di tetapkan
lahlokasi yang paling tepat yaitu di Desa Sungai Rengas, Kec. Sungai Kakap,
Kab. Kubu Raya karena lokasi ini berbatasan dengan Kota Pontianak agar dapat
memudahkan ikan untuk menjual hasil tangkapannya ke kota.
Berdasarkan Wilayah Penggelolaan Perikanan Kalimantan Barat termasuk ke
dalam Wilayah Penggelolaaan II (WPP) kemudian menimbang bahwa dengan
adanya peningkatan jumlah kapal penangkap ikan yang bersandar ataupun yang
bongkar muat di pelabuhan yang sebagian besar di atas 30 GT, maka memerlukan
sarana dan prasarana yang memadain untuk menunjang kegiatan perikanan
sehingga PPP Sunga Rengas meningkatkan status menjadi Pelabuhan Perikanan
Pantai Sungai Rengas.
Letak Geografis Pelabuhan Perikanan Pantai Sungai Rengas terletak pada kordinat
109°17’18” BT 00°00’13” LU dan berbatasan dengan :
1. Sebelah Selatan Berbatasan Dengan Desa Sungai Rengas
2. Sebelah Barat Berbatasan Dengan Dengan Laut Natuna,Selat
Karimata Dan Laut Cina Selatan
3. Sebelah Timur Berbatasan Dengan Kecamatan Pontianak Barat
4. Sebelah Utara Berbatasan Dengan Sungai Kapuas
Gambar 4.1 PPP Sungai Rengas
4.1.2 Fishing Ground
Lokasi Fishing Ground pada alat tangkap Gill net tidak menentu dalam
kata lain pengoperasiannya berpindah-pindah sesuai dengan karakteristik fishing
ground karena alat tangkap Gill net permukaan adalah target utamanya adalah
ikan pelagis.
Adapun lokasi fishing ground pada kapal KM.ALEA JAYA 21 yaitu di
perairan Pulau Datuk Pontianak dengan Bujur 108̊ dengan hasil tangkapan yang
tidak menentu.
Gambar 4.2 Fishing Ground
4.1.3 Hasil Tangkapan Gill Net
Sasaran utama alat tangkap Gill net adalah ikan Pelagis, yaitu ikan yg sering
berada di permukaan, pada kapal KM.ALEA JAYA 21 target tangkapan Gillnet
adalah tenggiri dan tongkol di karenakan harga jual yang melambung
tinggi,tetapi banyak juga ikan yang lain pun ikut tertangkap.
Hasil tangkapan Gill net tergantung dari cahaya lampu, karena ikan memiliki
sifat fototaksis di karenakan ketertarikan ikan terhadap cahaya dan di pengaruhi
oleh faktor sinaran bulan. Akan tetapi pada alat tangkap gill net,alat tangkap
tidak menggunakan lampu penerangan karena sifat jaring yang panjang dan
menunggu ikan. Pada saat Haulling paktor angin dan arus selalu di perhitungkan
agar jaring tidak masuk ke baling-baling.
Adapun hasil tangkapan Gill net yang sering tertangkapn adalah sebagai
berikut :
Tabel 4.1. Hasil Tangkapan Gill net
No. Nama Ikan Nama Latin Jumlah (Kg)
1 Tenggiri (Scomberomorus Commersoni) 271
2 Tongkol (Euthynnus Affinis) 160
3 Talang (Chorinemus Tala) 25
4 Kembung (Restrelinger Spp) 712
5 Lemuru (Sardinela Longiceps) 195
6 Bawal (Pampus Argenteus) 16
7 Layaran (Isthioporus Orientalis) 48
8 Manyung (Arius Thalassinus) 50
9 Layang (Decafterus Ruselli) 23
10 Hiu (Selachimorpha) 30
11 Todak (Xiphias Gladius) 18
12 Layur (Trichiurus Lepterus) 260
13 TOLAL 1.808
Gambar 4.3 Diagram Hasil Tangkapan
4.1.4 Kapal Penangkap (Gillnet)
A. Data Kapal
 Nama Pemilik : BASUKI
 Nama perusahaan : ARDI LEO
 Nama Nakhoda : BASUKI
 Nama Kapal : KM.ALEA JAYA 21
Tenggiri
15%
Tongkol
9%
Talang
1%
kembung
39%
Lemuru
11%
bawal
1%
layaran
3%
manyung
3%
layang
1%
hiu
2%
todak
1%
layur
14%
Persentase Hasil Tangkapan
 Tanda Selar : GT.30 No.4737/Hha
 Tahun Pembuatan : 2016
 Tempat Pembuatan : DESA KAPUR
 Bentuk Haluan : Miring (V)
 Ukuran PxL : 17,65 M X 5,00 M
 Bahan Kapal : Kayu
 Jumlah Abk : 9 Orang
Gambar 4.4 kapal
b. Data Mesin
1. Mesin Induk
 Merk : MITSUBISHI 190 PK
 Type : 6D20
 PRM : 8000/8000
 Jumlah Silinder : 6 Silinder
 Putaran Propeler : KANAN
 Sistem Pendingin: Water Coler
 Sistem Star : Electrik
 bahan Bakar : Solar
 Langkah Kerja : 4 Tak
Gambar 4.5 Mesin Induk
2.Mesin Bantu (Net Hauler)
 Merk : TIAN LI 8 PK
 Type : 180 TS
 RPM : 5 : 1
 Sistem Pendingin: Langsung
 Sistem Star : Manual
 Bahan Bakar : Solar
Gambar 4.6 Net Hauler
4.2 Pembahasan
4.2.1 Pengoperasian Alat Tangkap
Alat tangkap Gill net biasanya di operasikan pada malam hari karena adanya
ikan akan tertarik pada cahaya baik lampu maupun sinaran bulan atau lebih
dikenal dengan sifat fototaksis. Pengoperasian alat tangkap Gill net terdiri dari
persiapan, penurunan jaring (Setting), menunggu (Drifting) dan pengangkatan
jaring (Hauling). Prinsip alat tangkap Gill net yaitu menunggu ikan terjerat di
badan jaring.
Adapun cara pengoperasian alat tangkap Gill net adalah sebagai berikut :
4.2.1.1 Persiapan
Sebelum melakukan pengoperasian alat tangkap gill net
ada beberapa hal yang di lakukan, yaitu persiapan yang di lakukan agar jaring
dapat di turunkan dengan sempurna.
Adapun persiapan yang di maksud yaitu persiapan di laut dalam kata lain
persiapan penurunan alat tangkap ke laut,hal ini di maksud agar pada saat proses
penurunan jaring tidak menggalami masalah yang berarti, adapun persiapannya
adalah sebagi berikut:
Yang pertama ialah, net hauler atau lebih di kenal di tas kapal dengan mesin gol
di tutupi dengan terpal dan tempat jalan rahnya jaring di beri terpal, bagian ini
berfungsi agar pada saat proses penurunan jaring, jaring tidak tersangkut, karena
arah jalananya jaring di bawah net hauler menuju buritan kapal.
Gambar 4.7 Arah Jalannya Jaring
Selanjutnya yaitu papan seluncur di bersihkan agar jaring jatuh dengan sempurna
dan tidak tersangkut pada body kapal, dan kayu rot di buka ke arah samping skitar
45̊ , kayu rot berfungsi memisahkan pelampung dengan badan jaring. Setelah
semuanya selesai jaring di tarik terlebih dahulu ke papan seluncur sampai ke
buritan kapal. Agar mempermudah proses penurunan jaring
Gampar 4.8 Kayu Rot dan Papan Seluncur
4.2.1.2 Penurunan Jaring (Setting)
Setelah semuanya siap Nakhoda memberikan instruksi untuk penurunan jaring,
pada saat jaring di turunkan faktor angin dan arus harus di perhatikan agar jaring
tidak tergulung atau bergumpal. Bagian pertama yang di turunkan adalah bagian
pemberat jaring kemudian pelampung tanda. Setelah jaring di turunkan kurang
lebih 100 meter barulah pelampung bendera yang berfungsi sebagai tanda jaring
terbentang pun di turunkan,
Gambar 4.9 Penurunan Jaring (Setting)
Tugas dari para ABK pada saat penurunan jaring yaitu melempar pelampung
utama secara bergiliran. Jaring di turunkan pada pukul 16.00 WIB, Waktu yang di
butuhkan untuk penurunan jaring, kurang lebih 2 jam sampai jaring habis di
turunkan, dengan kecepatan kapal 4 knot ,ketika jaring telah di turunkan
semuanya, langkah selanjutnya yaitu mengikat tali ris pada haluan atau pada
gading-gading kapal agar haluan menghadap gelombang.
Gambar 4.10 Pelampung Utama
4.2.1.3 Perendaman Jaring (Drifting)
Setelah jaring di turunkan langkah selanjutnya adalah kegitan menunggu
pengangkatan jaring (Hauling). Sebulum menunggu jaring di angkat para ABK
memindahkan Es dari dalam palkah ke dalam fiber box agar pada saat
mendapatkan hasil tangkapan tidak langsung di masukan ke dalam palkah.
Setelah kegiatan pembongkaran Es selesai para ABK melakukan aktifitas
lainnya dari mandi, makan, mincing dan lain sebagainya.
4.2.1.4 Pengangkatan Jaring (Hauling)
Pengangkatan jaring di lakukan pada malam hari pada pukul 00.30 WIB dan
lama pengangkatan jaring kurang lebih 6 jam karna panjangnya jaring yang
mencapai 6,2 mil laut.
Sebelum di lakukan pengangkatan jaring kegitan pertama adalah menghidupkan
net hauler atau mesin gol. Net hauler berfungsi sebagai menarik badan jaring
sampai ke atas kapal. Setelah semuanya siap jaring pun di tarik secara berlahan
lahan, pengangkatan jaring di lakukan di lambung kanan kapal dengan sudut 40-
60°. Dengan kecepatan kapal pada saat penggangkatan jaring rata-rata 2 knot
agar pada saat ABK menarik jaring, jaring tidak terlalu berat dalam kata lain
membantu penarikan jaring.
Gambar 4.11 Pengangkatan Jaring (Hauling)
Pada saat proses pengangkatan jaring tugas ABK sangat berperan penting karna
mempenggaruhi hasil dari tangkapan, hal ini di katakan karena semakin lama ikan
berada di jaring maka semakin rusak pula ikan yang tertangkap dan dalam kata
arti lain ikan pun kemungkinan akan terlepas dari jaring. Adapun tugas dari para
ABK yaitu:
 1 orang menarik badan jaring menggunakan mesin Net hauler,
 2 orang menarik badan jaring menggunakan tangan,
 2 orang melepaskan hasil tangkapan,
 1 orang menarik tali ris,
 1 orang menyusun tali ris,
 1 orang menyusun pelampung,
 1 orang memindahkan hasil tangkapan.
4.2.2 Konstruksi Alat Tangkap Gill Net
4.2.2.1 Badan Jaring
Jaring utama adalah merupakan sebuah lembaran jaring yang tergantung pada
tali ris atas. Panjang jaring gillnet pada kapal KM.ALEA JAYA 21 adalah 6,2
mil laut jika di konvrensikan ke dalam satuan meter 1852 x 6,2 = 11482 meter
dimana jaring memiliki 48 sambungan dengan jarak antar sambungan 239 meter
dengan ukuran mata jaring 4 inchi, warna jaring yang dipakai untuk gillnet
adalah warna bening agar ikan sulit mendeteksi keberadaan jaring di dalam
perairan. Dan jaring ini tidak memiliki tali ris bawah.
Gambar 4.12 Badan Jaring
4.2.2.2 Tali Ris Atas
Tali ris atas berfungsi untuk menggantungkan jaring utama dan tali pelampung.
Untuk menghindarkan agar gillnet tidak terbelit sewaktu dioperasikan. Tali ris
atas dibuat rangkap dua dengan arah pintalan (s-s). Bahan yang di gunakan
adalah dari polyethylene karena sifat bahan yang tahan terhadap gesekan dengan
ukuran tali ris atas 5 mm. Pada kapal KM ALEA JAYA 21 panjang jaring sama
dengan panjang tali ris atas.
Gambar 4.13 Tali Ris
4.2.2.3. Tali Pelampung
Pada tali ris atas,ada lagi tali yang berfungsi untuk melekatkan pelampung,yaitu
tali pelampung. Panjang tali pelampung adalah 3 m dengan diameter tali
pelampung 5 mm. Tali pelampung di pasang sedemikian mungkin agar mudah
untuk di gantikan. masih ada lagi pelampung tambahan yang berada di
permukaan perairan yang berfungsi sebagai tanda tempat gillnet dioperasikan.
Gambar 4.14 Tali Pelampung
4.2.2.4 Pelampung
Pelampung yang melekat pada tali ris atas, pada gillnet berfungsi untuk
mengangkat tali ris agar jaring dapat berdiri tegak terhadap permukaan air,
diperlukan pelampung tambahan yang berfungsi sebagai tanda di permukaan
perairan. Bahan pelampung yang di pakai terbuat dari plastic dengan diameter 25
cm. Jumlah pelampung yang di gunakan adalah 1.148 dengan jarak antar
pelampung 10 meter.
Gambar 4.15 Pelampung
4.2.2.5.Pemberat
Ada dua macam pemberat yang yang di pakai yaitu pemberat dari saran dan
pemberat dari semen cor. Pemberat dari saran adalah pemberat yang telah ada
pada jaring bentuknya jaring dengan ukuran mata yang sama dengan ukuran mata
jaring . Pemberat dari semen cor di pakai di awal dan di ujung jaring dengan berat
2 kg yang berfungsi agar jaring tidak tergulung apabila terkena arus. Fungsi dari
pemberat adalah memperbesar kekuatan jaring dan memberikan gaya rentangan
pada jaring bersama dengan pelampung.
Gambar 4.16 Pemberat
adapun sketsa alat tangkap gill net untuk melengkapi laporan hasil praktek kerja
lapangan (pkl-4) adalah sebagai berikut :
Gambar 4.17 Sketsa Gill Net
Keterangan gambar :
 Tali ris atas
 Pelampung bantu
 Pelampung utama
 Pelampung tanda
 Tali pelampung
 Badan jaring
 Pemberat
4.2.3 Penanganan Hasil Tangkapan
Penanganan hasil tangkapan adalah kegiatan menjaga dan merawat hasil
tangkapan agar ikan tidak rusak sampai waktu pembongkaran ikan, agar ikan tetap
menggalami harga jual yang ekonomis.
Adapun penanganan hasil tangkapan dapat di bagi menjadi dua yaitu penanganan
di laut dan penanganan di darat, adapun langkah penaganannya sebagai berikut :
4.2.3.1 Penanganan di laut
Penanganan di laut adalah penaganan yang di mulai sejak ikan di lepaskan dari
mata jaring adapun penangananya adalah memasukkan ikan ke dalam fiber box
yang telah di beri es, kemudian di beri air secukupnya hal ini di lakukan agar ikan
tetap dalam keadaan suhu yang dingin walau pun ikan kekurangan es.
Jumlah fiber box yang di gunakan berjumlah 3 buah di mana 1 box di gunakan
untuk ikan Tenggiri, 1 box untuk ikan tongkol dan 1 box lagi untuk ikan
campur,di mana box yg berisi ikan campur tidak di beri air cukup es .
Setelah jaring selesai di naikkan ke atas kapal barulah ikan di pindahkan ke dalam
palkah, kemudian ikan di rapikan ke dalam fiber box yg telah di beri es.
Gambar 4.18 Pendinginan Ikan
Setelah semuanya selesai proses selanjutnya yaitu menjaga dan merawat ikan
hasil tangkapan sampai ke pelabuhan dengan mengontrol ikan di dalam fiber bok,
kemudian di tambahkan es setiap satu hari sekali dan air di dalam fiber box di
buang agar ikan selalu terawat suhunya.
4.2.3.2 Penanganan Di Darat
Penanganan di darat yaitu penanganan yang di lakukkan apabila kapal telah
sandar di pelabuhan, adapun langkah penangananya ialah ikan-ikan di keluarkan
dari dalam fiber yang berada di dalam palkah kemudian ikan di siram
menggunakan air laut . Proses ini di lakukan untuk menghilangkan lendir pada
ikan setelah sekian lama di dalam fiber, setelah ikan bersih barulah ikan di
masukkan ke dalam keranjang kemudian ikan di pisah sesuai dengan jenis dan
ukuran ikan. Setelah selesai ikan di timbang untuk menggetahui jumlah hasil
tangkapan.
Gambar 4.18 Penanganan di Darat
Setelah ikan di timbang kemudian ikan di masukkan ke dalam fiber box yang
telah di beri es. Kemudian selanjutnya ikan di jual ke pengepul atau ikan di jual
ke pasar-pasar.
BAB 5
KESIMPULAN DAN SARAN
5.1 KESIPULAN
Berdasarkan dari hasil Praktek Kerja Lapangan (PKL-4) yang di lakukan
di atas kapal KM.ALEA JAYA 21 maka, dapat di tarik kesimpulan sebagai
berikut :
1. Sebelum jaring di operasikan hal yang di lakukan adalah persiapan penurunan
hal yang di lakukan adalah menutupi Net Hauler dengan terpal dan arah
jalannya jaring di beri terpal hal ini di lakukan agar pada saat penurunan
jaring tidak tersangkut di body kapal.
Setelah semuanya siap barulah jaring di turunkan dengan arah penurunan jaring
melawan gelombang, waktu penurunan jaring di lakukan pada sore hari dan
memakan waktu lebih kurang 2 jam. Penurunan jaring di lakukan di buritan kapal
sebelah kanan sedangkan tugas para ABK adalah membuang pelampung yang
berada di depan kapal. Kecepatan kapal pada saat penurunan jaring yaitu 4 knot.
Waktu pengangkatan jaring yaitu di lakukan pada saat malam hari setelah jaring
terendam air lebih kurang 6 jam. Pengangkatan jaring di lakukan di lambung
kanan dengan arah sudut jaring 40°-60° dengan di bantu dengan alat net hauler
atau lebih di kenal di atas kapal dengan nama mesin gol. Net hauler di pakai agar
mempermudah penarikan jaring, pengangkatan jaring memakan waktu sampai 6
jam tergantung dari banyaknya ikan.
2. Konstruksi jaring Gill Net terdiri dari badan jaring, panjang badan jaring
adalah 11,482 meter di mana jaring memiliki 48 sambungan jaring. Dengan
panjang satu sambungan antar jaring 239 meter. Dengan ukuran mata jaring 4
inci.
Di atas badan jaring di lengkapi tali ris atas yg berfungsi untuk menggantungkan
tali pelampung. tali ris terdiri dari dua pintalan dengan arah pintalan (S-S) terbuat
dari bahan polyethylence dengan diameter 5 mm.
Pelampung berfungsi untuk mengangkat jaring kearah atas agar jaring terbentang.
Pelampung terbuat dari bahan plastic dengan diameter 25 cm. Dengan jumlah
pelampung yang di gunakan berjumlah 1.148 meter dengan jarak antar pelampung
10 meter
Agar jaring terbentang dengan sempurna jaring gill net di lengkapi dengan
pemberat yang terbuat dari saran dan semen cor, saran yaitu serat yg berasal dari
bahan jaring itu sendiri sedangkan pemberat dari semen cor di pakai di awal dan
ujung jaring dengan berat 2 kg.
3. Penanganan hasil tangkapan di lakukan di atas kapal langsung dengon metode
pendinginan. Proses pendinginan di lakukan dalam fiber box dengan metode
es yang di capur dengan air. Setelah jaring selesai di angkat barulah hasil
tangkapan di pindahkan ke dalam palkah.
Penanganan di darat di lakukan sebelum ikan di kirim ke pengepul dan di jual ke
pasar-pasar. Proses penanganan di darat di lakukan dengan cara mengeluarkan
hasil tangkpan dari palkah kemudian di siram dengan air,
setelah di siram barulah ikan di pisahkan sesuai dengan jenis dan ukuran ikan,
setelah selesai barulah ikan di timbang dan ikan di jual ke pengepul atau di antar
ke pasar-pasar.
5.2 Saran
Saran yang dapat di berikan pada praktek kerja lapangan (PKL-4) agar
menjadi lebih baik adalah:
1. Pada saat proses penurunan jaring sebaiknya Nakhoda memperhitungkan
sudut arah arus karena hal ini penggaruh pada hasil tangkapan.
2. Pada saat pengangkatan jaring para ABK di lengkapi dengan alat
keselamatan seperti sarung tangan dan sepatu.
3. Sebaiknya kapal di lengkapi dengan alat-alat keselamatan seperti life
jacket dan life boy sesuai dengan jumlah orang di atas kapal.
DAFTAR PUSTAKA
Martasuganda,2002. Alat Dan jara Penangkapan Ikan Di Indonesia, LPPI, Jakarta
King.1999.Metode Penangkapan Ikan. Cetakan pertama. Faperik. IPB.
Martasuganda dan Sulaeman. 2009. Alat dan Cara Penangkapan Ikan di
Indonesia,jilid I. LPPL. Jakarta.
http://wiraoneone.blogspot.co.id/2015/08/penanganan-dan-penyusunan-ikan-di-
atas.html
Bogor.Ayodhyoa, A.U. 1974. Metode Penangkapan Ikan. Fakultas Perikanan IPB:
Bogor
Sudirman, Mallawa Achmar. 2004. Teknik Penangkapan Ikan. Rineka Cipta:
Jakarta.
Anonim.2015.http://cobaberbagidenganteman-teman.blogspot.com/2011/12/alat-
tangkap-insang-dasar-bottom-gill.html (Diakses 5 April 2015)
Alim. G. 2013.http://gazalialim0.blogspot.com/2013/03/laporan-praktikum-
gillnet.html (Diakses 5 April 2015)
Bakpas,A.L.2011.Variabilitas hasil tangkapan jaring insang tetap hubungannya
dengan kondisi oseanografi. Skripsi.fakultas ilmu kelautan dan
perikanan.universitas hassanuddin.makassar.
Saputra. 2014.http://denisaputraperikan.blogspot.com/2014/05/laporan-fieldtrip-
tpi-dpi.html (Diakses 5 April 2015)
DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran 1. Surat Persetujuan Berlayar
Lampiran 2. Surat Lapor Keberangkatan
Lampiran 3. Daftar Anak Buah Kapal
Lampiran 4. Alat Navigasi
Kompas
GPS
RADIO VHF
Lampiran 5. Alat Keselamatan
KOTAK P3K
LIFE JACKET
TABUNG PEMADAM
Lampiran 6.Sertifikat Keahlian Alat Tangkap Gill Net

More Related Content

What's hot

ALAT TANGKAP AKTIF, PASIF DAN STATIS
ALAT TANGKAP AKTIF, PASIF DAN STATISALAT TANGKAP AKTIF, PASIF DAN STATIS
ALAT TANGKAP AKTIF, PASIF DAN STATISnautika
 
Alat Tangkap Ramah Lingkungan
Alat Tangkap Ramah LingkunganAlat Tangkap Ramah Lingkungan
Alat Tangkap Ramah LingkunganBadiuzzaman
 
Alat Tangkap Purse Seine.pptx
Alat Tangkap Purse Seine.pptxAlat Tangkap Purse Seine.pptx
Alat Tangkap Purse Seine.pptxYusep Sugianto
 
Purse seine
Purse seinePurse seine
Purse seinePT. SASA
 
Pim1221 3 klasifikasi alat tangkap
Pim1221 3 klasifikasi alat tangkapPim1221 3 klasifikasi alat tangkap
Pim1221 3 klasifikasi alat tangkapPT. SASA
 
Presentasi kapal ikan tuna long line
Presentasi kapal ikan tuna long linePresentasi kapal ikan tuna long line
Presentasi kapal ikan tuna long lineYogga Haw
 
PEMANENAN DAN PASCA PANEN PADA BUDIDAYA UDANG VANNAMEI
PEMANENAN DAN PASCA PANEN PADA BUDIDAYA UDANG VANNAMEIPEMANENAN DAN PASCA PANEN PADA BUDIDAYA UDANG VANNAMEI
PEMANENAN DAN PASCA PANEN PADA BUDIDAYA UDANG VANNAMEIMustain Adinugroho
 
Pengantar ilmu perikanan dan kelautan 1
Pengantar ilmu perikanan dan kelautan 1Pengantar ilmu perikanan dan kelautan 1
Pengantar ilmu perikanan dan kelautan 1PT. SASA
 
Teknologi penanganan hasil perikanan
Teknologi penanganan hasil perikananTeknologi penanganan hasil perikanan
Teknologi penanganan hasil perikananRizka Came
 
Makalah tentang Stok Ikan
Makalah tentang Stok IkanMakalah tentang Stok Ikan
Makalah tentang Stok IkanAmos Pangkatana
 
Laporan sni ikan sarden
Laporan sni ikan sardenLaporan sni ikan sarden
Laporan sni ikan sardenRWIYANTISARI
 
Makalah Dinamika Populasi Ikan tentang Mengetahui Umur dan Pertumbuhan Ikan
Makalah Dinamika Populasi Ikan tentang Mengetahui Umur dan Pertumbuhan IkanMakalah Dinamika Populasi Ikan tentang Mengetahui Umur dan Pertumbuhan Ikan
Makalah Dinamika Populasi Ikan tentang Mengetahui Umur dan Pertumbuhan IkanAmos Pangkatana
 
Pengolahan Diversifikasi Hasil Perikanan
Pengolahan Diversifikasi Hasil PerikananPengolahan Diversifikasi Hasil Perikanan
Pengolahan Diversifikasi Hasil PerikananlombkTBK
 
Biologi Perikanan - Penentuan Umur Ikan
Biologi Perikanan - Penentuan Umur IkanBiologi Perikanan - Penentuan Umur Ikan
Biologi Perikanan - Penentuan Umur IkanAji Sanjaya
 
Alat Tangkap Ikan Bubu (By. Pratiwi)
Alat Tangkap Ikan Bubu (By. Pratiwi)Alat Tangkap Ikan Bubu (By. Pratiwi)
Alat Tangkap Ikan Bubu (By. Pratiwi)Luhur Moekti Prayogo
 

What's hot (20)

iktiologi
iktiologiiktiologi
iktiologi
 
ALAT TANGKAP AKTIF, PASIF DAN STATIS
ALAT TANGKAP AKTIF, PASIF DAN STATISALAT TANGKAP AKTIF, PASIF DAN STATIS
ALAT TANGKAP AKTIF, PASIF DAN STATIS
 
Alat Tangkap Ramah Lingkungan
Alat Tangkap Ramah LingkunganAlat Tangkap Ramah Lingkungan
Alat Tangkap Ramah Lingkungan
 
Alat Tangkap Purse Seine.pptx
Alat Tangkap Purse Seine.pptxAlat Tangkap Purse Seine.pptx
Alat Tangkap Purse Seine.pptx
 
Purse seine
Purse seinePurse seine
Purse seine
 
Pim1221 3 klasifikasi alat tangkap
Pim1221 3 klasifikasi alat tangkapPim1221 3 klasifikasi alat tangkap
Pim1221 3 klasifikasi alat tangkap
 
Presentasi kapal ikan tuna long line
Presentasi kapal ikan tuna long linePresentasi kapal ikan tuna long line
Presentasi kapal ikan tuna long line
 
Pengenalan Jenis Ikan dan Identifikasi
Pengenalan Jenis Ikan dan IdentifikasiPengenalan Jenis Ikan dan Identifikasi
Pengenalan Jenis Ikan dan Identifikasi
 
PEMANENAN DAN PASCA PANEN PADA BUDIDAYA UDANG VANNAMEI
PEMANENAN DAN PASCA PANEN PADA BUDIDAYA UDANG VANNAMEIPEMANENAN DAN PASCA PANEN PADA BUDIDAYA UDANG VANNAMEI
PEMANENAN DAN PASCA PANEN PADA BUDIDAYA UDANG VANNAMEI
 
Pengantar ilmu perikanan dan kelautan 1
Pengantar ilmu perikanan dan kelautan 1Pengantar ilmu perikanan dan kelautan 1
Pengantar ilmu perikanan dan kelautan 1
 
Teknologi penanganan hasil perikanan
Teknologi penanganan hasil perikananTeknologi penanganan hasil perikanan
Teknologi penanganan hasil perikanan
 
Laporan pkl rustam
Laporan pkl rustamLaporan pkl rustam
Laporan pkl rustam
 
SEKSUALITAS IKAN LELE DUMBO (Clarias gariepinus)
SEKSUALITAS IKAN LELE DUMBO  (Clarias gariepinus) SEKSUALITAS IKAN LELE DUMBO  (Clarias gariepinus)
SEKSUALITAS IKAN LELE DUMBO (Clarias gariepinus)
 
Makalah tentang Stok Ikan
Makalah tentang Stok IkanMakalah tentang Stok Ikan
Makalah tentang Stok Ikan
 
Laporan sni ikan sarden
Laporan sni ikan sardenLaporan sni ikan sarden
Laporan sni ikan sarden
 
Makalah Dinamika Populasi Ikan tentang Mengetahui Umur dan Pertumbuhan Ikan
Makalah Dinamika Populasi Ikan tentang Mengetahui Umur dan Pertumbuhan IkanMakalah Dinamika Populasi Ikan tentang Mengetahui Umur dan Pertumbuhan Ikan
Makalah Dinamika Populasi Ikan tentang Mengetahui Umur dan Pertumbuhan Ikan
 
88000176 laporan-biologi-perikanan-hipofisasi
88000176 laporan-biologi-perikanan-hipofisasi88000176 laporan-biologi-perikanan-hipofisasi
88000176 laporan-biologi-perikanan-hipofisasi
 
Pengolahan Diversifikasi Hasil Perikanan
Pengolahan Diversifikasi Hasil PerikananPengolahan Diversifikasi Hasil Perikanan
Pengolahan Diversifikasi Hasil Perikanan
 
Biologi Perikanan - Penentuan Umur Ikan
Biologi Perikanan - Penentuan Umur IkanBiologi Perikanan - Penentuan Umur Ikan
Biologi Perikanan - Penentuan Umur Ikan
 
Alat Tangkap Ikan Bubu (By. Pratiwi)
Alat Tangkap Ikan Bubu (By. Pratiwi)Alat Tangkap Ikan Bubu (By. Pratiwi)
Alat Tangkap Ikan Bubu (By. Pratiwi)
 

Similar to Alat Tangkap Gill Net

-Laporan PKL I_Imanuel Sepryanto Hunga.docx
-Laporan PKL I_Imanuel Sepryanto Hunga.docx-Laporan PKL I_Imanuel Sepryanto Hunga.docx
-Laporan PKL I_Imanuel Sepryanto Hunga.docxRachelGent199
 
Halaman pengesahan
Halaman pengesahanHalaman pengesahan
Halaman pengesahanAdul Imau
 
Prakerin Budidaya teh Hitam Orthodox
Prakerin Budidaya teh Hitam OrthodoxPrakerin Budidaya teh Hitam Orthodox
Prakerin Budidaya teh Hitam OrthodoxVJ Asenk
 
ANALISIS PERBANDINGAN TINGKAT PRODUKSI KIP TIMAH 15 DAN KIP TIMAH 16 UNIT LAU...
ANALISIS PERBANDINGAN TINGKAT PRODUKSI KIP TIMAH 15 DAN KIP TIMAH 16 UNIT LAU...ANALISIS PERBANDINGAN TINGKAT PRODUKSI KIP TIMAH 15 DAN KIP TIMAH 16 UNIT LAU...
ANALISIS PERBANDINGAN TINGKAT PRODUKSI KIP TIMAH 15 DAN KIP TIMAH 16 UNIT LAU...Adhytia Rian Pratama
 
101142739 teknik-dan-analisa-usaha-pembenihan-udang-vaname-di-pt-cpb-lampung
101142739 teknik-dan-analisa-usaha-pembenihan-udang-vaname-di-pt-cpb-lampung101142739 teknik-dan-analisa-usaha-pembenihan-udang-vaname-di-pt-cpb-lampung
101142739 teknik-dan-analisa-usaha-pembenihan-udang-vaname-di-pt-cpb-lampungBenze Aris
 
Laporan Kegiatan Prakerin ( TKJ )
Laporan Kegiatan Prakerin ( TKJ )Laporan Kegiatan Prakerin ( TKJ )
Laporan Kegiatan Prakerin ( TKJ )Den Wahyudin
 
Laporan pembenihan ikan patin
Laporan pembenihan ikan patinLaporan pembenihan ikan patin
Laporan pembenihan ikan patinDesty Alvina
 
155112208201011561
155112208201011561155112208201011561
155112208201011561Agus Witono
 
Tugas Akhir Indra Herlangga (1305030029)
Tugas Akhir Indra Herlangga (1305030029)Tugas Akhir Indra Herlangga (1305030029)
Tugas Akhir Indra Herlangga (1305030029)indra herlangga
 
Tugasakhirindraherlangga1305030029 090829023233-phpapp01
Tugasakhirindraherlangga1305030029 090829023233-phpapp01Tugasakhirindraherlangga1305030029 090829023233-phpapp01
Tugasakhirindraherlangga1305030029 090829023233-phpapp01Yohanes Agusanto
 
Budidaya Rumput Laut (Kappaphycus alvarezii) menggunakan Bibit Hasil Kultur J...
Budidaya Rumput Laut (Kappaphycus alvarezii) menggunakan Bibit Hasil Kultur J...Budidaya Rumput Laut (Kappaphycus alvarezii) menggunakan Bibit Hasil Kultur J...
Budidaya Rumput Laut (Kappaphycus alvarezii) menggunakan Bibit Hasil Kultur J...Andinursaban
 
Kak mp ppp kota agung 200jt
Kak  mp ppp kota agung 200jtKak  mp ppp kota agung 200jt
Kak mp ppp kota agung 200jtsugiyanto67
 
Budidaya Rumput Laut Kappaphycus alvarezii (Doty) Menggunakan Bibit Hasil Kul...
Budidaya Rumput Laut Kappaphycus alvarezii (Doty) Menggunakan Bibit Hasil Kul...Budidaya Rumput Laut Kappaphycus alvarezii (Doty) Menggunakan Bibit Hasil Kul...
Budidaya Rumput Laut Kappaphycus alvarezii (Doty) Menggunakan Bibit Hasil Kul...Ahmad Alwhy
 
Budidaya Rumput Laut K. alvarezii
Budidaya Rumput Laut K. alvareziiBudidaya Rumput Laut K. alvarezii
Budidaya Rumput Laut K. alvareziiesri yanti
 
Laporan pkl ari saputra
Laporan pkl ari saputraLaporan pkl ari saputra
Laporan pkl ari saputraAndi Asfian
 

Similar to Alat Tangkap Gill Net (20)

-Laporan PKL I_Imanuel Sepryanto Hunga.docx
-Laporan PKL I_Imanuel Sepryanto Hunga.docx-Laporan PKL I_Imanuel Sepryanto Hunga.docx
-Laporan PKL I_Imanuel Sepryanto Hunga.docx
 
Halaman pengesahan
Halaman pengesahanHalaman pengesahan
Halaman pengesahan
 
Prakerin Budidaya teh Hitam Orthodox
Prakerin Budidaya teh Hitam OrthodoxPrakerin Budidaya teh Hitam Orthodox
Prakerin Budidaya teh Hitam Orthodox
 
ANALISIS PERBANDINGAN TINGKAT PRODUKSI KIP TIMAH 15 DAN KIP TIMAH 16 UNIT LAU...
ANALISIS PERBANDINGAN TINGKAT PRODUKSI KIP TIMAH 15 DAN KIP TIMAH 16 UNIT LAU...ANALISIS PERBANDINGAN TINGKAT PRODUKSI KIP TIMAH 15 DAN KIP TIMAH 16 UNIT LAU...
ANALISIS PERBANDINGAN TINGKAT PRODUKSI KIP TIMAH 15 DAN KIP TIMAH 16 UNIT LAU...
 
Pkl revisi
Pkl revisiPkl revisi
Pkl revisi
 
101142739 teknik-dan-analisa-usaha-pembenihan-udang-vaname-di-pt-cpb-lampung
101142739 teknik-dan-analisa-usaha-pembenihan-udang-vaname-di-pt-cpb-lampung101142739 teknik-dan-analisa-usaha-pembenihan-udang-vaname-di-pt-cpb-lampung
101142739 teknik-dan-analisa-usaha-pembenihan-udang-vaname-di-pt-cpb-lampung
 
Pkm Gt
Pkm GtPkm Gt
Pkm Gt
 
Laporan kkn kelompok 2 rw 2
Laporan kkn kelompok 2 rw 2Laporan kkn kelompok 2 rw 2
Laporan kkn kelompok 2 rw 2
 
Laporan Kegiatan Prakerin ( TKJ )
Laporan Kegiatan Prakerin ( TKJ )Laporan Kegiatan Prakerin ( TKJ )
Laporan Kegiatan Prakerin ( TKJ )
 
Laporan pembenihan ikan patin
Laporan pembenihan ikan patinLaporan pembenihan ikan patin
Laporan pembenihan ikan patin
 
155112208201011561
155112208201011561155112208201011561
155112208201011561
 
Tugas Akhir Indra Herlangga (1305030029)
Tugas Akhir Indra Herlangga (1305030029)Tugas Akhir Indra Herlangga (1305030029)
Tugas Akhir Indra Herlangga (1305030029)
 
Tugasakhirindraherlangga1305030029 090829023233-phpapp01
Tugasakhirindraherlangga1305030029 090829023233-phpapp01Tugasakhirindraherlangga1305030029 090829023233-phpapp01
Tugasakhirindraherlangga1305030029 090829023233-phpapp01
 
Budidaya Rumput Laut (Kappaphycus alvarezii) menggunakan Bibit Hasil Kultur J...
Budidaya Rumput Laut (Kappaphycus alvarezii) menggunakan Bibit Hasil Kultur J...Budidaya Rumput Laut (Kappaphycus alvarezii) menggunakan Bibit Hasil Kultur J...
Budidaya Rumput Laut (Kappaphycus alvarezii) menggunakan Bibit Hasil Kultur J...
 
Kak mp ppp kota agung 200jt
Kak  mp ppp kota agung 200jtKak  mp ppp kota agung 200jt
Kak mp ppp kota agung 200jt
 
Budidaya Rumput Laut Kappaphycus alvarezii (Doty) Menggunakan Bibit Hasil Kul...
Budidaya Rumput Laut Kappaphycus alvarezii (Doty) Menggunakan Bibit Hasil Kul...Budidaya Rumput Laut Kappaphycus alvarezii (Doty) Menggunakan Bibit Hasil Kul...
Budidaya Rumput Laut Kappaphycus alvarezii (Doty) Menggunakan Bibit Hasil Kul...
 
Budidaya Rumput Laut K. alvarezii
Budidaya Rumput Laut K. alvareziiBudidaya Rumput Laut K. alvarezii
Budidaya Rumput Laut K. alvarezii
 
Laporan pkl ari saputra
Laporan pkl ari saputraLaporan pkl ari saputra
Laporan pkl ari saputra
 
2 prakata
2 prakata2 prakata
2 prakata
 
Pembukasip2
Pembukasip2Pembukasip2
Pembukasip2
 

Recently uploaded

PEMANASAN GLOBAL - MATERI KELAS X MA.pptx
PEMANASAN GLOBAL - MATERI KELAS X MA.pptxPEMANASAN GLOBAL - MATERI KELAS X MA.pptx
PEMANASAN GLOBAL - MATERI KELAS X MA.pptxsukmakarim1998
 
MATEMATIKA EKONOMI MATERI ANUITAS DAN NILAI ANUITAS
MATEMATIKA EKONOMI MATERI ANUITAS DAN NILAI ANUITASMATEMATIKA EKONOMI MATERI ANUITAS DAN NILAI ANUITAS
MATEMATIKA EKONOMI MATERI ANUITAS DAN NILAI ANUITASbilqisizzati
 
PPT AKUNTANSI KEUANGAN MENENGAH DUA.pptx
PPT AKUNTANSI KEUANGAN MENENGAH DUA.pptxPPT AKUNTANSI KEUANGAN MENENGAH DUA.pptx
PPT AKUNTANSI KEUANGAN MENENGAH DUA.pptxssuser8905b3
 
PELAKSANAAN + Link-Link MATERI Training_ "Effective INVENTORY & WAREHOUSING M...
PELAKSANAAN + Link-Link MATERI Training_ "Effective INVENTORY & WAREHOUSING M...PELAKSANAAN + Link-Link MATERI Training_ "Effective INVENTORY & WAREHOUSING M...
PELAKSANAAN + Link-Link MATERI Training_ "Effective INVENTORY & WAREHOUSING M...Kanaidi ken
 
PELAKSANAAN + Link2 Materi BimTek _PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) & Perhi...
PELAKSANAAN + Link2 Materi BimTek _PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) & Perhi...PELAKSANAAN + Link2 Materi BimTek _PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) & Perhi...
PELAKSANAAN + Link2 Materi BimTek _PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) & Perhi...Kanaidi ken
 
bab 6 ancaman terhadap negara dalam bingkai bhinneka tunggal ika
bab 6 ancaman terhadap negara dalam bingkai bhinneka tunggal ikabab 6 ancaman terhadap negara dalam bingkai bhinneka tunggal ika
bab 6 ancaman terhadap negara dalam bingkai bhinneka tunggal ikaAtiAnggiSupriyati
 
1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...
1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...
1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...MetalinaSimanjuntak1
 
CAPACITY BUILDING Materi Saat di Lokakarya 7
CAPACITY BUILDING Materi Saat di Lokakarya 7CAPACITY BUILDING Materi Saat di Lokakarya 7
CAPACITY BUILDING Materi Saat di Lokakarya 7IwanSumantri7
 
Contoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdf
Contoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdfContoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdf
Contoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdfCandraMegawati
 
Membuat Komik Digital Berisi Kritik Sosial.docx
Membuat Komik Digital Berisi Kritik Sosial.docxMembuat Komik Digital Berisi Kritik Sosial.docx
Membuat Komik Digital Berisi Kritik Sosial.docxNurindahSetyawati1
 
Salinan dari JUrnal Refleksi Mingguan modul 1.3.pdf
Salinan dari JUrnal Refleksi Mingguan modul 1.3.pdfSalinan dari JUrnal Refleksi Mingguan modul 1.3.pdf
Salinan dari JUrnal Refleksi Mingguan modul 1.3.pdfWidyastutyCoyy
 
LATAR BELAKANG JURNAL DIALOGIS REFLEKTIF.ppt
LATAR BELAKANG JURNAL DIALOGIS REFLEKTIF.pptLATAR BELAKANG JURNAL DIALOGIS REFLEKTIF.ppt
LATAR BELAKANG JURNAL DIALOGIS REFLEKTIF.pptPpsSambirejo
 
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase B
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase BModul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase B
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase BAbdiera
 
presentasi lembaga negara yang ada di indonesia
presentasi lembaga negara yang ada di indonesiapresentasi lembaga negara yang ada di indonesia
presentasi lembaga negara yang ada di indonesiaNILAMSARI269850
 
Hiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa
HiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaHiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa
Hiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaafarmasipejatentimur
 
ppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.ppt
ppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.pptppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.ppt
ppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.pptAgusRahmat39
 
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptArkhaRega1
 
2 KISI-KISI Ujian Sekolah Dasar mata pelajaranPPKn 2024.pdf
2 KISI-KISI Ujian Sekolah Dasar  mata pelajaranPPKn 2024.pdf2 KISI-KISI Ujian Sekolah Dasar  mata pelajaranPPKn 2024.pdf
2 KISI-KISI Ujian Sekolah Dasar mata pelajaranPPKn 2024.pdfsdn3jatiblora
 
AKSI NYATA BERBAGI PRAKTIK BAIK MELALUI PMM
AKSI NYATA BERBAGI PRAKTIK BAIK MELALUI PMMAKSI NYATA BERBAGI PRAKTIK BAIK MELALUI PMM
AKSI NYATA BERBAGI PRAKTIK BAIK MELALUI PMMIGustiBagusGending
 
Materi Sosiologi Kelas X Bab 1. Ragam Gejala Sosial dalam Masyarakat (Kurikul...
Materi Sosiologi Kelas X Bab 1. Ragam Gejala Sosial dalam Masyarakat (Kurikul...Materi Sosiologi Kelas X Bab 1. Ragam Gejala Sosial dalam Masyarakat (Kurikul...
Materi Sosiologi Kelas X Bab 1. Ragam Gejala Sosial dalam Masyarakat (Kurikul...asepsaefudin2009
 

Recently uploaded (20)

PEMANASAN GLOBAL - MATERI KELAS X MA.pptx
PEMANASAN GLOBAL - MATERI KELAS X MA.pptxPEMANASAN GLOBAL - MATERI KELAS X MA.pptx
PEMANASAN GLOBAL - MATERI KELAS X MA.pptx
 
MATEMATIKA EKONOMI MATERI ANUITAS DAN NILAI ANUITAS
MATEMATIKA EKONOMI MATERI ANUITAS DAN NILAI ANUITASMATEMATIKA EKONOMI MATERI ANUITAS DAN NILAI ANUITAS
MATEMATIKA EKONOMI MATERI ANUITAS DAN NILAI ANUITAS
 
PPT AKUNTANSI KEUANGAN MENENGAH DUA.pptx
PPT AKUNTANSI KEUANGAN MENENGAH DUA.pptxPPT AKUNTANSI KEUANGAN MENENGAH DUA.pptx
PPT AKUNTANSI KEUANGAN MENENGAH DUA.pptx
 
PELAKSANAAN + Link-Link MATERI Training_ "Effective INVENTORY & WAREHOUSING M...
PELAKSANAAN + Link-Link MATERI Training_ "Effective INVENTORY & WAREHOUSING M...PELAKSANAAN + Link-Link MATERI Training_ "Effective INVENTORY & WAREHOUSING M...
PELAKSANAAN + Link-Link MATERI Training_ "Effective INVENTORY & WAREHOUSING M...
 
PELAKSANAAN + Link2 Materi BimTek _PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) & Perhi...
PELAKSANAAN + Link2 Materi BimTek _PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) & Perhi...PELAKSANAAN + Link2 Materi BimTek _PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) & Perhi...
PELAKSANAAN + Link2 Materi BimTek _PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) & Perhi...
 
bab 6 ancaman terhadap negara dalam bingkai bhinneka tunggal ika
bab 6 ancaman terhadap negara dalam bingkai bhinneka tunggal ikabab 6 ancaman terhadap negara dalam bingkai bhinneka tunggal ika
bab 6 ancaman terhadap negara dalam bingkai bhinneka tunggal ika
 
1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...
1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...
1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...
 
CAPACITY BUILDING Materi Saat di Lokakarya 7
CAPACITY BUILDING Materi Saat di Lokakarya 7CAPACITY BUILDING Materi Saat di Lokakarya 7
CAPACITY BUILDING Materi Saat di Lokakarya 7
 
Contoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdf
Contoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdfContoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdf
Contoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdf
 
Membuat Komik Digital Berisi Kritik Sosial.docx
Membuat Komik Digital Berisi Kritik Sosial.docxMembuat Komik Digital Berisi Kritik Sosial.docx
Membuat Komik Digital Berisi Kritik Sosial.docx
 
Salinan dari JUrnal Refleksi Mingguan modul 1.3.pdf
Salinan dari JUrnal Refleksi Mingguan modul 1.3.pdfSalinan dari JUrnal Refleksi Mingguan modul 1.3.pdf
Salinan dari JUrnal Refleksi Mingguan modul 1.3.pdf
 
LATAR BELAKANG JURNAL DIALOGIS REFLEKTIF.ppt
LATAR BELAKANG JURNAL DIALOGIS REFLEKTIF.pptLATAR BELAKANG JURNAL DIALOGIS REFLEKTIF.ppt
LATAR BELAKANG JURNAL DIALOGIS REFLEKTIF.ppt
 
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase B
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase BModul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase B
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase B
 
presentasi lembaga negara yang ada di indonesia
presentasi lembaga negara yang ada di indonesiapresentasi lembaga negara yang ada di indonesia
presentasi lembaga negara yang ada di indonesia
 
Hiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa
HiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaHiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa
Hiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa
 
ppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.ppt
ppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.pptppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.ppt
ppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.ppt
 
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
 
2 KISI-KISI Ujian Sekolah Dasar mata pelajaranPPKn 2024.pdf
2 KISI-KISI Ujian Sekolah Dasar  mata pelajaranPPKn 2024.pdf2 KISI-KISI Ujian Sekolah Dasar  mata pelajaranPPKn 2024.pdf
2 KISI-KISI Ujian Sekolah Dasar mata pelajaranPPKn 2024.pdf
 
AKSI NYATA BERBAGI PRAKTIK BAIK MELALUI PMM
AKSI NYATA BERBAGI PRAKTIK BAIK MELALUI PMMAKSI NYATA BERBAGI PRAKTIK BAIK MELALUI PMM
AKSI NYATA BERBAGI PRAKTIK BAIK MELALUI PMM
 
Materi Sosiologi Kelas X Bab 1. Ragam Gejala Sosial dalam Masyarakat (Kurikul...
Materi Sosiologi Kelas X Bab 1. Ragam Gejala Sosial dalam Masyarakat (Kurikul...Materi Sosiologi Kelas X Bab 1. Ragam Gejala Sosial dalam Masyarakat (Kurikul...
Materi Sosiologi Kelas X Bab 1. Ragam Gejala Sosial dalam Masyarakat (Kurikul...
 

Alat Tangkap Gill Net

  • 1. LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL-4) PENGOPERASIAN ALAT TANGKAP GILL NET DI KAPAL KM.ALEA JAYA 21 Oleh : 𝐒𝐀𝐌𝐒𝐔𝐋 𝐁𝐀𝐇𝐀𝐑𝐈 𝐍𝐈𝐌. 𝟑𝟐𝟎𝟏𝟓𝟎𝟗𝟎𝟏𝟓 JURUSAN ILMU KELAUTAN DAN PERIKANAN PROGRAM STUDI TEKNOLOGI PENANGKAPAN IKAN POLITEKNIK NEGERI PONTIANAK 2018
  • 2. LEMBAR PENGESAHAN LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL-4) PENGOPERASIAN ALAT TANGKAP GILL NET DI KAPAL KM.ALEA JAYA 21 𝐒𝐀𝐌𝐒𝐔𝐋 𝐁𝐀𝐇𝐀𝐑𝐈 𝐍𝐈𝐌. 𝟑𝟐𝟎𝟏𝟓𝟎𝟗𝟎𝟏𝟓 Program Studi Teknologi Penangkapan Ikan Jurusan Ilmu Kelautan dan Perikanan Telah di Periksa dan di Setujui Pada Tanggal 2018 Dosen Pembimbing La Baharudin,S. St. Pi, MT NIP. 197701012003121001 Menyetujui, Penguji 1 Ho Putra Setiawan, S. Pi, MT NIP.197102232005011003 Penguji 2 Frangky F.Tumion, S. IK NIP. 197407162003121001 Mengetahui, Kordinator PKL La Baharudin, S. St. Pi, MT NIP. 197701012003121001 Ketua Program Studi Teknologi Penangkapan Ikan Rasidi, S. St. Pi, MT NIP.198011112003121001
  • 3. ABSTRAK Jaring insang adalah satu jenis alat tangkap ikan dari bahan jaring yang bentuknya empat persegi panjang dengan ukuran mata jaring yang sama besar, jumlah mata jaring ke arah panjang jauh lebih banyak dari pada jumlah mata jaring ke arah vertikal, pada bagian atas dilengkapi beberapa pelampung dan di bagian bawah dilengkapi beberapa pemberat sehingga memungkinkan jaring dapat dipasang di daerah penangkapan dalam keadaan tegak, salah satu alat tangkap yang selektif adalah gillnet atau jaring insang. Jaring insang merupakan alat tangkap yang selektif terhadap ukuran dan jenis ikan dimana ukuran mata jaring (mesh size) bisa diperkirakan sesuai dengan ukuran ikan yang akan ditangkap. Pada prinsipnya, cara penangkapan ikan dengan jaring insang ini adalah menghadang ikan yang sedang beruaya, sehingga ikan akan menabrak jaring dan terjerat pada mata jaring (gilled) ataupun terpuntal pada tubuh jaring (entangled). Gillnet (jaring insang) adalah salah satu dari jenis alat penangkap ikan dari bahan jarring monofilament atau multifilament yang dibentuk menjadi empat persegi panjang, kemudian pada bagian atasnya dilengkapi dengan beberapa pelampung (floats) dan pada bagian bawahnya dilengkapi dengan pemberat (singkers) sehingga dengan adanya dua gaya yang berlawanan memungkinkan jaring insang dapat dipasang di daerah penangkapannya.
  • 4. KATA PENGANTAR Puji syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa Allah SWT yang telah melimpahkan Rahmat, Taufik serta Hidayah-Nya sehingga penulis dapat melaksanakan Praktek Kerja Lapangan serta dapat menyelesaikan laporannya tepat waktu dan tanpa adanya halangan yang berarti. Laporan Kerja Prakek Lapangan ini disusun berdasrkan apa yang telah kami lakukan pada saat berada dilapangan yakni di “Pelabuhan Perikanan Pantai Sungai Rengas” yang beralamat di Jl. Pramuka Nipah Kuning, Desa Sungai Rengas, Kec. Sungai Kakap, Kab. Kubu Raya. Dimulai dari tanggal 21 Nopember 2017 s/d 21 Desember 2017. Dalam penyusunan laporan hasil kerja praktek lapangan ini penulis banyak mendapatkan bantuan dari berbagai pihak, oleh sebab itu penulis ingin mengungkapkan rasa terima kasih kepada : 1. Bapak Ir. H.Muhamad Toasin A, M.Si Selaku Direktur di Politeknik Negeri Pontianak 2. Bapak Drs. Slamet Tarno, M.Si Selaku Ketua Jurusan Ilmu Kelautan dan Perikanan 3. Bapak Rasidi, S.St.Pi,MT Selaku Ketua Prodi Teknologi Penangkapan Ikan. 4. Bapak La Baharudin, S.St.Pi,MT Selaku Kordinator PKL-II Sekaligus Dosen Pembimbing 5. Bapak Ho Putra Setiawan,S. St. Pi, MT Selaku Penguji 1 6. Bapak Frangki Tumion, S.IK Selaku Penguji 2 7. Bapak Basuki Selaku Nakhoda sekaligus Pemilik Kapal Penulis akui penulis tidaklah sempurna seperti kata pepatah tak ada gading yang tak retak begitu pula dalam penulisan ini, apabila nantinya terdapat kekeliruan dalam penulisan laporan kerja praktek ini penulis sangat mengharapkan kritik dan sarannya. Pontianak, 24 Januari 2018 Penyusun
  • 5. DAFTAR ISI Halaman ABSTRAK .............................................................................................. i KATA PENGANTAR ............................................................................. ii DAFTAR ISI ........................................................................................... iii DAFTAR GAMBAR............................................................................... vi DAFTAR TABEL................................................................................... vii DAFTAR LAMPIRAN ........................................................................... viii BAB 1 PENDAHULUAN ...................................................................... 1 1.1 Latar Belakang.......................................................................... 1 1.2 Tujuan Penulisan....................................................................... 2 1.3 Manfaat Penulisan..................................................................... 2 1.4 Waktu dan Lokasi..................................................................... 2 1.4.1 Waktu............................................................................... 2 1.4.2 Lokasi............................................................................... 2 BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA............................................................. 3 2.1 Pengertian dan Klasifikasi Alat Tangkap Gillnet ..................... 3 2.2 Sejarah Alat Tangkap Gillnet .................................................. 4 2.3 Metode Pengoperasian Gillnet (jaring insang).......................... 7 2.3.1 Setting (Penurunan Jaring)................................................ 7 2.3.2 Hauling (Penggangkatan Jaring)....................................... 7 2.4 Konstruksi Alat Tangkap Gillnet............................................. 8 2.4.1. Jaring Utama Atau Badan Jaring..................................... 8 2.4.2. Tali Ris Atas.................................................................... 8 2.4.3. Tali Ris Bawah................................................................ 8 2.4.4. Tali Pelampung................................................................ 9 2.4.5. Pelampung........................................................................ 9 2.4.6. Pemberat.......................................................................... 9 2.4.7. Tali Selambar................................................................... 9 2.3.8. Mata Jaring....................................................................... 10
  • 6. 2.5 Daerah Penangkapan................................................................. 10 2.6 Jenis-Jenis Ikan Yang Tertangkap ............................................ 11 2.7 Penanganan Hasil Tangkapan Gillnet....................................... 12 2.7.1 Penanganan ikan di atas kapal.......................................... 12 2.7.2 Teknik Penyusunan Ikan di dalam Palkah........................ 15 BAB 3 METODE PENGAMATAN ..................................................... 18 3.1 Alat Dan Bahan........................................................................ 18 3.2 Metode Pengumpulan Data...................................................... 18 3.2.1 Pengumpulan Data Primer................................................ 18 3.2.2 Pengumpulan Data Skunder............................................. 19 3.3 Metode Deskriptif..................................................................... 19 BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN ................................................. 20 4.1 Hasil.......................................................................................... 20 4.1.1 Sejarah Terbentuknya PPP Sungai Rengas....................... 20 4.1.2 Fishing Ground.................................................................. 21 4.1.3 Hasil Tangkapan Gill Net ................................................. 22 4.1.4 Kapal Penangkap (Gillnet)................................................ 23 4.2 Pembahasan.............................................................................. 25 4.2.1 Pengoperasian Alat Tangkap............................................ 25 4.2.1.1 Persiapan................................................................... 25 4.2.1.2 Penurunan Jaring (Setting)........................................ 27 4.2.1.3Perendaman Jaring (Drifting)..................................... 28 4.2.1.4 Pengangkatan Jaring (Hauling) ................................. 28 4.2.2 Konstruksi Alat Tangkap Gill Net .................................. 26 4.2.2.1 Badan Jaring.............................................................. 29 4.2.2.2 Tali Ris Atas............................................................. 30 4.2.2.3. Tali Pelampung......................................................... 30 4.2.2.4 Pelampung................................................................. 31
  • 7. 4.2.2.5.Pemberat ................................................................... 31 4.2.3 Penanganan Hasil Tangkapan........................................... 33 4.2.3.1 Penanganan di laut.................................................... 33 4.2.3.2 Penanganan Di Darat................................................ 34 BAB 5 KESIMPULAN DAN SARAN ................................................. 35 5.1 Kesimpulan............................................................................... 35 5.2 Saran......................................................................................... 36 DAFTAR PUSTAKA............................................................................. 37
  • 8. DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Alat Tangkap Gillnet ............................................................ 3 Gambar 2.2 Pelampung............................................................................ 5 Gambar 2.3 Mata Jarring (Mesh Size)..................................................... 6 Gambar 2.4 Hasil Tangkapan................................................................... 11 Gambar 2.5 Penanganan Ikan.................................................................. 13 Gambar 2.6 Pendinginan Ikan................................................................. 14 Gambar 2.7 Penyimpanan Ikan Dalam Palkah........................................ 16 Gambar 4.1 PPP Sungai Rengas.............................................................. 21 Gambar 4.2 Fishing Ground .................................................................... 21 Gambar 4.3 Diagram Hasil Tangkapan.................................................... 23 Gambar 4.4 kapal.................................................................................... 23 Gambar 4.5 Mesin Induk......................................................................... 24 Gambar 4.6 Net Hauler............................................................................ 25 Gambar 4.7 Arah Jalannya Jaring............................................................ 26 Gampar 4.8 Kayu Rot dan Papan Seluncur.............................................. 26 Gambar 4.9 Penurunan Jaring (Setting) .................................................. 27 Gambar 4.10 Pelampung Utama.............................................................. 27 Gambar 4.11 Pengangkatan Jaring (Hauling)......................................... 28 Gambar 4.12 Badan Jaring....................................................................... 29 Gambar 4.13 Tali Ris............................................................................... 30 Gambar 4.14 Tali Pelampung................................................................... 30 Gambar 4.15 Pelampung.......................................................................... 31 Gambar 4.16 Pemberat ............................................................................ 32 Gambar 4.17 Sketsa Gill Net................................................................... 32 Gambar 4.18 Pendinginan Ikan............................................................... 33 Gambar 4.19 Penanganan di Darat.......................................................... 34
  • 9. DAFTAR TABEL Tabel 4.1. Hasil Tangkapan Gill net ....................................................... 22
  • 10. DAFTAR LAMPIRAN Lampiran 1. Surat Persetujuan Berlayar .................................................. 38 Lampiran 2. Surat Lapor Keberangkatan................................................. 39 Lampiran 3. Daftar Anak Buah Kapal..................................................... 40 Lampiran 4. Alat Navigasi....................................................................... 41 Lampiran 5. Alat Keselamatan................................................................. 42 Lampiran 6. Sertifikat Keahlian Alat Tangkap Gill Net......................... 43
  • 11. BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penangkapan ikan merupakan kegiatan untuk memperoleh ikan tidak dalam dibudidayakan dengan alat atau cara apapun, termasuk kegiatan yang menggunakan kapal untuk memuat, mengangkut, menyimpan, mendinginkan, menangani, mengolah atau mengawetkannya. Jaring insang adalah satu jenis alat tangkap ikan dari bahan jaring yang bentuknya empat persegi panjang dengan ukuran mata jaring yang sama besar, jumlah mata jaring ke arah panjang jauh lebih banyak dari pada jumlah mata jaring ke arah vertikal, pada bagian atas dilengkapi beberapa pelampung dan di bagian bawah dilengkapi beberapa pemberat sehingga memungkinkan jaring dapat dipasang di daerah penangkapan dalam keadaan tegak (Martasuganda, 2002). Salah satu alat tangkap yang selektif adalah gillnet atau jaring insang. Jaring insang merupakan alat tangkap yang selektif terhadap ukuran dan jenis ikan dimana ukuran mata jaring (mesh size) bisa diperkirakan sesuai dengan ukuran ikan yang akan ditangkap. Pada prinsipnya, cara penangkapan ikan dengan jaring insang ini adalah menghadang ikan yang sedang beruaya, sehingga ikan akan menabrak jaring dan terjerat pada mata jaring (gillned) ataupun terpuntal pada tubuh jaring (entangled). Gillnet sering diterjemahkan juga sebagai jaring insang, karna pada dasar pemikirannya ikan-ikan yang tertangkap atau terjerat pada insangnya. Dan pada umum nya ikan-ikan yang menjadi tujuan penangkapan ialah jenis ikan yang horizontal migrasinya dan vertikal migrasinya tidak seberapa aktif. Dan jenis ikan yang tertangkap dengan gillnet ini adalah jenis ikan-ikan yang berenang dekat permukaan. Bedasarkan latar belakang tersebut, maka dari itu penulis mengambil judul “Pengoperasian Alat Tangkap GillNet Di kapal KM.ALEA JAYA 21”
  • 12. 1.2 Tujuan Penulisan Adapun tujuan penulisan laporan Praktek Kerja Lapangan (PKL-4) ini adalah sebagai berikut : 1. Untuk mengetahui metode pengoperasian alat tangkap Gillnet. 2. Untuk mengetahui konstruksi alat tangkap Gillnet 3. Unuk mengetahui proses penanganan hasil tangkpan alat tangkap Gillnet. 1.3 Manfaat penulisan Adapun manfaat penyusunan laporan praktek kerja lapangan ini yakni agar mahasiswa mampu memenuhi tugas praktek kerja lapangan yang diberikan dan agar mahasiswa dapat mengetahui tentang alat tangkap Gillnet (jaring insang). 1.4 Batasan Masalah Sehubungan dengan judul yang di ambil penulis pada laporan, yang berhubungan dengan batasan masalah pengoperasian alat tangkap jaring insang (Gill net) yaitu : 1. Pengoperasian alat tangkap Gillnet 2. Konstruksi alat tangkap GillNet 3. Hasil tangkapan alat tangkap GillNet 1.5 Waktu dan Tempat 1.5.1 Waktu Adapun waktu pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan (PKL-IV) lebih kurang satu bulan terhitung dari tanggal 21 November 2017 sampai dengan tanggal 21 Desember 2017. 1.5.2 Tempat Adapun lokasi/tempat Praktek Kerja Lapangan (PKL-4) bertempat di Pelabuhan Perikanan Pantai Sungai Renggas Jl. Pramuka Nipah Kuning, Desa Sungai Rengas, Kec. Sungai Kakap, Kab. Kubu Raya,Kal-Bar BAB 2
  • 13. TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Pengertian dan Klasifikasi Alat Tangkap Gillnet Jaring insang adalah satu jenis alat tangkap ikan dari bahan jaring yang bentuknya empat persegi panjang dengan ukuran mata jaring yang sama besar, jumlah mata jaring ke arah panjang jauh lebih banyak dari pada jumlah mata jaring ke arah vertikal, pada bagian atas dilengkapi beberapa pelampung dan di bagian bawah dilengkapi beberapa pemberat sehingga memungkinkan jaring dapat dipasang di daerah penangkapan dalam keadaan tegak. Salah satu alat tangkap yang selektif adalah gillnet atau jaring insang. Jaring insang merupakan alat tangkap yang selektif terhadap ukuran dan jenis ikan dimana ukuran mata jaring (mesh size) bisa diperkirakan sesuai dengan ukuran ikan yang akan ditangkap. Pada prinsipnya, cara penangkapan ikan dengan jaring insang ini adalah menghadang ikan yang sedang beruaya, sehingga ikan akan menabrak jaring dan terjerat pada mata jaring (gilled) ataupun terpuntal pada tubuh jaring (entangled). Gambar 2.1 Alat Tangkap Gillnet Gillnet (jaring insang) adalah salah satu dari jenis alat penangkap ikan dari bahan jaring monofilament atau multifilament yang dibentuk menjadi empat persegi panjang, kemudian pada bagian atasnya dilengkapi dengan beberapa pelampung (floats) dan pada bagian bawahnya dilengkapi dengan pemberat (singkers) sehingga dengan adanya dua gaya yang berlawanan memungkinkan jaring insang
  • 14. dapat dipasang di daerah penangkapan (pemukiman, kolom perairan, atau di dasar perairan) dalam keadaan tegak menghadang ikan. Jumlah mata jarring ke arah horizontal atau ke arah mesh length (ML) jauh lebih banyak dibandingkan dengan jumlah mata jarring ke arah vertikal atau ke arah mesh depth (MD). Martasuganda Sulaeman, 2009 dalam Bakpas, 2011). Menurut Departemen Kelautan dan Perikanan (DKP) Jaring insang (gillnet) merupakan jaring berbentuk empat persegi panjang dengan ukuran mata yang sama di sepanjang jaring. Dinamakan jaring insang karena berdasarkar cara tertangkapnya, ikan terjerat di bagian ingsangnya pada mata jaring. Menurut Subani dan Barus (1999) Gillnet atau jaring insang adalah suatu alat tangkap yang berbentuk empat persegi panjang yang dilengkapi dengan pelampung, pemberat ris atas-bawah (kadang tanpa ris bawah sebagian dari jaring udang barong). Menurut PERMEN. KP Nomor. PER.08/MEN/2008. Tentang Penggunaan Alat Penangkapan Ikan Jaring Insang (Gillnet) Di Zona Ekonomi Eksklusif Indonesia. Gillnet adalah alat penangkapan ikan yang jaring yang berbentuk empat persegi panjang dilengkapi dengan pelampung, pemberat, tali ris atas dan tali ris bawah atau tanpa tali ris bawah untuk menghadang ikan sehingga ikan tertangkap dengan cara terjerat dan atau terpuntal dioperasikan di permukaan, pertengahan dan dasar secara menetap, hanyut dan melingkar dengan tujuan menangkap ikan pelagis dan demersal. Gillnet atau jaring insang adalah suatu alat tangkap yang berbentuk empat persegi panjang yang dilengkapi dengan pelampung, pemberat ris atas bawah (kadang tanpa ris bawah : sebagian dari jaring udang barong). (Subani dan Barus ,1999 dalam Bakpas,2011). 2.2 Sejarah Alat Tangkap Gillnet Dalam bahasa Jepang gill net disebut dengan istilah “sasi ami”, yang berdasarkan pemikiran bahwa tertangkapnya ikan-ikan pada gill net ialah dengan proses bahwa ikan-ikan tersebut “menusukkan diri-sasu” pada “jaring-ami”. Di Indonesia penamaan gill net ini beraneka ragam, ada yang menyebutkan nya berdasarkan jenis ikan yang tertangkap (jaring kuro, jaring udang dsb nya), ada pula yang disertai dengan nama tempat (jaring udang Bayeman), dan lain sebagainya.
  • 15. Tertangkapnya ikan ikan-ikan dengan gill net ialah dengan cara bahwa ikan-ikan tersebut terjerat (gilled) pada mata jaring atupun terbelit-belit (entangled) pada tubuh jaring. Konstruksi umum, yang disebutkan dengan gillnet ialah jaring yang berbentuk persegi panjang yang mempunyai mata jaring yang sama ukurannya pada seluruh jaring, lebar jaring lebih pendek jika dibandingkan dengan panjangnya, dengan kata lain, jumlah mezh depth lebih sedikit jika dibandingkan dengan jumlah mezh size pada arah panjang jaring. Pada lembaran-lembaran jaring, pada bagian atas dilekatkan pelampung (float) dan pada bagian bawah diletakkan pemberat (sinker). Dengan menggunakan gaya yang berlawanan arah, yaitu bouyancy dari float yang bergerak menuju ke atas dan sinking force dari sinker ditambah dengan berat jaring di dalam air yang bergerak menuju ke bawah, maka jaring akan terlentang. Gambar 2.2 Pelampung Detail konstruksi, kedua ujung jaring diikatkan pemberat. Posisi jaring dapat diperkirakan pada float berbendera atau bertanda yang dilekatkan pada kedua belah pihak ujung jaring. Karakteristik, gillnet berbentuk empat persegi panjang yang dilengkapi dengan pelampung yang terbuat dari plastik, pemberat pemberat yang terbuat dari timah, tali ris atas dan tali ris bawah yang bahannya terbuat dari plastik. Besarnya mata jaring bervariasi tergantung sasaran yang akan ditangkap baik udang maupun ikan. (Ayodhyoa, 1974 dalam Bakpas, 2011).
  • 16. Warna jaring pada gillnet harus disesuaikan dengan warna perairan tempat gillnet dioperasikan, kadang dipergunakan bahan yang transparan seperti monofilament agar jaring tersebut tidak dapat dilihat oleh ikan bila dipasang diperairan (Sadhori, 1985 dalam Bakpas, 2011). Klasifikasi jaring insang berdasarkan jumlah lembar jaring utama dibedakan menjadi tiga, yaitu jaring insang satu lembar (single gillnet), jaring insang dua lembar (double gillnet atau semi trammel net), dan jaring insang tiga lembar (trammel net) (Martasuganda, 2002). Gambar 2.3 Mata Jarring (Mesh Size) Berdasarkan kedudukan jaring di dalam perairan dan metode pengoperasiannya jaring insang dibedakan menjadi empat, yaitu jaring insang permukaan (surface gillnet), jaring insang dasar (bottom gillnet), jaring insang hanyut (drift gillnet), dan jaring lingkar (encircling gillnet/ surrounding gillnet) (Ayodhyoa, 1981). Sedangkan menurut Subani dan Barus (1989) berdasarkan cara pengoperasiannya dibedakan menjadi lima, yaitu jaring insang hanyut (drift gillnet), jaring insang labuh (set gillnet), jaring insang karang (coral reef gillnet), jaring insang lingkar (encircling gillnet), dan jaring insang tiga lapis (trammel net). Klasifikasi jaring insang berdasarkan metode pengoperasian: 1. Jaring insang menetap (set gillnet/fixed gillnet)
  • 17. 2. Jaring insang giring (frightening gillnet/drive gillnet) 3. Jaring insang hanyut (drift gillnet) 4. Jaring insang lingkar (encircling gillnet) 5. Jaring insang giring (frightening gillnet/drive gillnet) 6. Jaring insang sapu (rowed gillnet) 2.3 Metode Pengoperasian Gillnet (jaring insang) 2.3.1 Setting (Penurunan Jaring) Pada saat melakukan setting, kapal diarahkan ke tengah kemudian dilakukan pemasangan jaring insang tetap oleh anak buah kapal (ABK). Jaring insang tetap dipasang tegak lurus terhadap arus sehingga nantinya akan dapat menghadang gerombolan ikan, akhirnya ikan tertangkap karena terjerat pada bagian operculum (penutup insang) atau dengan cara terpuntal. Pemasangan jaring insang tetap sebaiknya bukan pada alur pelayaran. Pertama yang diturunkan pada saat pengoperasian adalah pelampung tanda, kemudian jangkar (pemberat) (Sudirman dan Mallawa, 2004 dalam Bakpas, 2011). 2.3.2 Hauling (Penggangkatan Jaring) Setelah jaring terentang dengan sempurna, maka dalam waktu tertentu, umumnya 2-5 jam dilakukan penarikan jaring. Pada saat penarikan jaring, jaring diatur dengan baik agar memudahkan pengoperasian selanjutnya ( Sudirman dan Mallawa, 2004 dalam Bakpas, 2011). Setelah dilakukan setting dan ikan yang telah terkumpul sudah cukup banyak, maka dilakukan hauling dengan menarik jaring insang tetap dari perairan ke permukaan (jaring ditarik keatas kapal). Setelah semua hasil tangkap dan jaring ditarik kemudian baru dilakukan kegiatan penyortiran terhadap hasil tangkapan. 2.4 Konstruksi Alat Tangkap Gillnet walau terdapat perbedaan pokok pada tiap-tiap jenis gillnet sesuai dengan klasifikasinya, namun secara umum gillnet mempunyai persamaan bentuk yang umum yang terdapat pada tiap-tiap jenis, sehingga tiap-tiap jenis gillnet mempunyai persamaan bentuk pokok.
  • 18. alat tangkap jaring insang mempunyai bagian-bagian sebagai berikut : 2.4.1. Jaring Utama Atau Badan Jaring Jaring utama adalah merupakan sebuah lembaran jaring yang tergantung pada tali ris atas. Warna jaring yang umum dipakai untuk gillnet adalah warna bening atau biru laut, agar ikan sulit mendeteksi keberadaan jaring di dalam perairan. Warna jaring apabila pengoperasian pada waktu malam hari yaitu jenis jaring yang dipilih sebaiknya warna biru atau hijau, sedangkan untuk operasi siang hari dipilih warna putih. 2.4.2. Tali Ris Atas Tali ris atas adalah tempat untuk menggantungkan jaring utama dan tali pelampung. Untuk menghindarkan agar gillnet tidak terbelit sewaktu dioperasikan (terutama pada bagian tali ris atasnya) biasanya tali ris atas dibuat rangkap dua dengan arah pintalan yang berlawanan (s-z). fungsi dari tali ris atas terutama adalah untuk tempat melekatnya pelampung serta bersama dengan tali ris bawah memberi bentuk pada jaring tersebut. Lebih lanjut dikatakan bahwa bahan dari tali ris atas sebaiknya dipilih bahan yang memiliki berat jenis kurang dari satu serta tahan terhadap gesekan, baik itu gesekan dengan bahan diluar jaring (misalnya gesekan tali dengan bagian tertentu dari perahu). Tali ris yang biasanya digunakan untuk jaring insang biasanya terbuat dari polyethylene. 2.4.3. Tali Ris Bawah Pada gillnet permukaan jarang menggunakan tali ris bawah sedangkan pada gillnet pertengahan dan gillnet dasar kadang-kadang digunakan tali ris bawah. Tali ris bawah ini berfungsi untuk tempat melekatnya pemberat. 2.4.4. Tali Pelampung Untuk gillnet pertengahan dan gillnet dasar disamping tali ris atas yang berfungsi melekatkan pelampung jaring, masih ada lagi pelampung tambahan yang berada di permukaan perairan yang berfungsi sebagai tanda tempat gillnet dioperasikan.
  • 19. Pelampung ini biasanya dipasang pada tiap-tiap piece (pada sambungan antara piece dengan piece). Tali pelampung ini, terentang panjangnya dari tempat pemasangan alat itu, kedudukan alat dipasang sampai permukaan laut. 2.4.5. Pelampung Pelampung yang melekat pada tali ris atas, pada gillnet pertengahan dan gillnet dasar berfungsi untuk mengangkat tali ris agar jaring dapat berdiri tegak terhadap permukaan air, diperlukan pelampung tambahan yang berfungsi sebagai tanda di permukaan perairan. Bahan pelampung umumnya dari gabus/plastik/busa karet. 2.4.6. Pemberat Ada dua macam pemberat yang biasanya digunakan untuk gillnet, yaitu pemberat dari saran dan pemberat dari logam atau batu. Pemberat dari saran adalah berbentuk jaring dengan ukuran mata yang sama dengan ukuran mata jaring yang dipergunakan dan umumnya memang sudah dipasang langsung dari pabrik pembuatannya. Pemberat dari logam biasanya bahannya dari timah atau logam lain yang tidak mudah berkarat dan dibentuk serta murah harganya. Kadang- kadang pemberat juga dapat mempergunakan bahan dari batu atau benda-benda lain yang berat jenisnya lebih besar daripada berat jenis air laut. Fungsi dari pemberat adalah memperbesar kekuatan jaring dan memberikan gaya rentangan pada jaring bersama dengan pelampung. 2.4.7. Tali Selambar Pada ujung gillnet (yang pertama diturunkan sewaktu operasi) dipasang tali selambar yang disebut tali selambar depan dan gunanya untuk mengikatkan ujung gillnet yang lain diikatkan dengan tali selambar yang disebut tali selambar belakang. Fungsi tali selambar belakang disamping untuk mengikatkan ujung gillnet dengan pelampung tanda kadang-kadang juga untuk mengikatkan gillnet dengan kapal. 2.3.8. Mata Jaring
  • 20. satu mata jaring dibentuk oleh empat simpul. Mata jaring akan terbuka secara maksimum, jika keempat simpul ini bekerja gaya-gaya yang sama besarnya, dua gaya pada arah horizontal yang berlawanan arah dan dua gaya pada arah vertikal yang berlawanan arah pula. Baik arah maupun besar dari gaya-gaya ini haruslah selalu berada dalam keadaan seimbang sehingga biarpun keadaan perairan berubah-ubah, mata jaring tetap terbuka maksimum. Pada kenyataannya tidaklah mudah untuk mendapatkan hal yang demikian. 2.5 Daerah Penangkapan Daerah penangkapan ikan merupakan suatu daerah perairan dimana ikan yang menjadi sasaran penangkapan tertangkap dalam jumlah yang maksimal dan alat tangkap dapat dioperasikan serta ekonomis. Suatu wilayah perairan laut dapat dikatakan sebagai “daerah penangkapan ikan” apabila terjadi interaksi antara sumberdaya ikan yang menjadi target penangkapan dengan teknologi penangkapan ikan yang digunakan untuk menangkap ikan. Hal ini dapat diterangkan bahwa walaupun pada suatu areal perairan terdapat sumberdaya ikan yang menjadi target penangkapan tetapi alat tangkap tidak dapat dioperasikan yang dikarenakan berbagai faktor, seperti antara lain keadaan cuaca, maka kawasan tersebut tidak dapat dikatakan sebagai daerah penangkapan ikan demikian pula jika terjadi sebaliknya. Pengetahuan mengenai daerah penangkapan ikan meliputi kelimpahan, kepadatan stok, sifat fisik lingkungan, pola migrasi dan distribusi jenis-jenis ikan sangat penting, seperti daerah terumbu karang (Nelwan, 2004) . 2.6 Jenis-Jenis Ikan Yang Tertangkap karena jaring ini direntang pada permukaan perairan (surfice gillnet), maka hasil yang di peroleh adalah jenis-jenis ikan yaitu Ikan Layang (Decapterus russelli), Layang deles (Decapterus macrosoma) dan ikan Tongkol (Auxis Thazard), Musa Hi. Suleman (2012). Ikan yang menjadi tujuan penangkapan ialah ikan-ikan yang bergelombolan dan berenag di atas permukaan ataupun ikan-ikan damersal.
  • 21. Gambar 2.4 Hasil Tangkapan Karena jaring ini direntangkan dekat pada dasar laut, berarti jenis – jenis ikan yang menjadi tujuan penangkapan ialah ikan – ikan dasar atau ikan – ikan demersal. Operasi peangkapannya sama dengan surface gillnet. Perbedaannya hanya posisi jaringan dalam air. Pada umumnya menjadi fishing ground adalah daerah pantai, teluk, muara yang menyebabkan pula jenis ikan yang tertangkap dapat berbagai jenis, misalnya hering, cod, flat fish, halbur, mackarel, sea bream, dan sebagainya. Tertangkapnya ikan – ikan dengan gillnet ialah dengan cara ikan – ikan tersebut terjerat pada mata jaring atau terbelit pada tubuh jaring. Pada umumnya ikan – ikan yang menjadi tujuan penangkapan ialah jenis ikan horizontal migration dan vertikal migration (Malawa dan Sudirman, 2002). Adapun 3 cara ikan tertangkap pada alat tangkap gillnet, seperti yang diilustrasikan dalam gambar berikut : 1. Snagged Dimana mata jaring mengelilingi ikan tepat di belakang mata ikan. 2. Gilled Dimana mata jaring mengelilingi ikan tepat di belakang tutup insang. 3. Wedged Dimana mata jaring mengelilingi badan sejauh sirip punggung.
  • 22. 2.7 Penanganan Hasil Tangkapan Gillnet 2.7.1 Penanganan ikan di atas kapal Penanganan ikan di atas kapal harus baik dan benar agar di peroleh hasil yang semaksimal mungkin. Keberhasilan penanganan ikan di atas kapal dapat di pengaruhi oleh beberapa faktor di antaranya alat penanganan, media pendingin, teknik penanganan, dan keterampilan pekerja. Pemakaian alat-alat penanganan yang lengkap dan baik dalam arti dapat memperkecil kerusakan fisik, kimia, mikrobiologi dan biokimia akan memberikan hasil yang maksimal. Media pendingin yang memberikan hasil yang baik adalah media pendingin yang dapat memperlambat proses biokimia dan pertumbuhan mikroba dalam daging ikan. · Sarana yang digunakan · Palka Palka adalah suatu ruangan yang terdapat dalam kapal untuk menyimpan ikan hasil tangkapan selama beroperasi. Ukuran palka disesuaikan dengan kemampuan kapal beroperasi dan menangkap ikan. Palka yang paling sering digunakan pada kapal alat tangkap purse seine adalah palka yang diisolasi. Pemakaian palka yang diisolasi ini dimaksudkan untuk menekan sekecil mungkin penggunaan es. Dengan menghemat penggunaaan es maka di peroleh beberapa keuntungan antara lain : 1. Pengurangan beban pengangkutan kapal ke tempat penangkapan. 2. Pemanfatan banyak ruang untuk keperluan lain. 3. Pengurangan biaya pendinginan.
  • 23. Gambar 2.5 Penanganan Ikan Menurut Okonta dan Ekelemu (2005) dalam Deureus et al, (2009) proses dan preversi ikan segar merupakan bagian penting karena ikan mempunyai kepekaan yang sangat tinggi terhadap pembusukan setelah panen dan nuntuk mencegah kehilangan-kehilangan ekonomi. Jika ikan tidak dijual dalam keadaan segar maka cara pengawetan harus dilakukan. Ini meliputi pembekuan, pengasapan dan percawanan pemanasan (Sterilisasi, Pasteurisasi, dsb). Persiapan efisiensi ikan mutu unggul hasil investasi maksimum dan keuntungan yang bisa dicapai. Teknik penanganan ikan yang paling umum digunakan untuk menjaga kesegaran ikan adalah penggunaan suhu rendah. Selanjutnya, pada kondisi suhu rendah pertumbuhan bakteri pembusukan dan proses-proses biokimia yang berlangsung dapat tumbuh ikan yang mengarah pada kemunduran mutu menjadi lebih lamban (Gelman et al, 2011 dalam Munandar et al, 2009) 1. Saat pengangkutan ikan dari jaring Hal terpenting yang perlu di perhatikan dalam pengangkutan ikan dari jaring adalah harus dilakukan secara hati-hati. Ikan yang ditangkap dengan jaring harus cepat-cepat diangkat ke atas dek kapal agar mendapatkan perlakuan atau penanganan selanjutnya. Keterlambatan pengangkatan ke atas dek akan mempercepat proses pembusukan. Proses biokimia yang terjadi dalam daging ikan berkolerasi positif dengan suhu pada batas-batas tertentu. Artinya, semakin tinggi suhu tubuh ikan maka proses atau reaksi biokimia semakin cepat berlangsung dan dengan demikian ikan akan lebih cepat busuk. Pada penanganan ikan segar yang harus diingat adalah tingkat kesegaran ikan tidak dapat ditingkatkan, tetapi hanya dapat dipertahankan saja. a. Pendinginan Pada prinsipnya pendinginan adalah mendinginkan ikan secepat mungkin ke suhu serendah mungkin, tetapi tidak sampai menjadi beku. Pada umumnya, pendinginan tidak dapat mencegah pembusukan secara total, tetapi semakin dingin suhu ikan, semakin besar penurunan aktivitas bakteri dan enzim. Dengan demikian melalui pendinginan proses bakteriologi dan biokimia pada ikan hanya tertunda, tidak dihentikan. Cara yang paling mudah dalam pengawetkan ikan
  • 24. dengan pendinginan adalah menggunakan es sebagai bahan pengawet, baik untuk pengawetan di atas kapal maupun setelah di daratkan, yaitu ketika di tempat pelelangan, selama distribusi dan ketika dipasarkan. Yang pertama perlu diperhatikan di dalam penyimpanan dingin ikan dengan menggunakan es adalah berapa jumlah es yang tepat digunakan. Es diperlukan untuk menurunkan suhu ikan, wadah dan udara sampai mendekati atau sama dengan suhu ikan dan kemudian mempertahankan pada suhu serendah mungkin, biasanya 0 derajat Celcius. Perbandingan es dan ikan yang ideal untuk penyimpanan dingin dengan es adalah 1 : 1. Gambar 2.6 Pendinginan Ikan Proses penyimpanan hasil tangkap dilakukan setelah tahap penanganan ikan di atas kapal. Hal yang perlu dicermati di dalam pengawetan ikan dengan es adalah wadah yang digunakan untuk penyimpanan harus mampu mempertahankan es selama mungkin agar tidak mencair. Wadah peng-es-an yang ideal harus mampu mempertahankan suhu tetap dingin, kuat, tahan lama, kedap air, dan mudah dibersihkan. Dasar-dasar penyimpanan yang baik : a. Segera dinginkan dan diberi es yang cukup. b. Ikan harus berkontak dengan es, bukan dengan lainnya. c. Air lelehan es mendinginkan dan menyegarkan ikan, sambil menghayutkan lendir, darah dan kotoran. d. Pengusahaan suhu yang cukup rendah sekitar tumpukan ikan es.
  • 25. e. Pemerliharaan kebersihan Segala peralatan, papan-papan, dan rak dalam palka harus bersih sebelum ikan disusun. Sisa-sisa es dari perjalanan sebelumnya harus dibuang habis. f. Perlakuan dalam palka Perlakuan yang utama adalah bahwa setibanya ikan dalam palka, harus cepat-cepat didinginkan dan suhu dipelihara pada 0°C. 2.7.2 Teknik Penyusunan Ikan di dalam Palkah Palkah untuk menyimpan ikan segar harus dibersihkan sebelum dimasuki ikan. Pekerjaan mengangkut ikan ke dalam palka harus dilakukan dengan hati-hati agar tidak melukai ikan; melemparkan atau menuangkan ikan kedalam palkah atau menginjak ikan adalah praktek yang tidak baik. Penyusunan ikan di palka dapat dilakukan dengan 4 cara, yaitu dengan menimbun (bulking), dengan bersusun lapis menggunakan rak / sekat datar (shelfving), dengan menggunakan peti-peti (boxing), dan dengan merendam ikan di dalam air dingin. a. Menimbun Ikan di Palka (Bulking) Yang dimaksud dengan menimbun ialah menumpuk ikan di lantai palka tanpa menggunakan penyekat datar atau peti. Cara ini pada umumnya dilakukan dikapal ikan yang kecil dan palkanya rendah. Dasar palka terlebih dahulu dilapisi es setebal +15 cm (atau lebih tebal jika dinding palka tidak diisolasi). Ikan ditumpuk di atas lapisan es itu setebal 10-12 cm; di atasnya diberi lapisan es lagi, kemudian lapisan ikan; demikian seterusnya sampai tingginya cukup; lapisan paling atas adalah lapisan es. Tinggi timbunan ikan sebaiknya tidak melebihi 60 cm. Penimbuanan yang lebih tinggi lagi dapat merusak ikan pada lapisan yang di bawah, karena menerima tekanan yang cukup besar. Biasanya setiap 1 ton ikan yang disimpan di palka dengan cara penimbunan memerlukan ruang palka yang bervolume 2- 2,5 m3
  • 26. Gambar 2.7 Penyimpanan Ikan Dalam Palkah b. Menyimpan Bersusun Lapis (Shelfing) Cara penyimpanan ini umumnya di lakukan di kapal ikan yang palkanya cukup besar dengan tinggi palka >140 cm. Palka disiapkan dengan konstruksi khusus: di lengkapi dengan rak-rak vertikal dan horisontal yang hidup (dapat di lepas). Sekat-sekat vertikal berjarak 1 meter atau kurang, sedangkan sekat-sekat horisontal berjarak 20-35 cm. Biasanya rak-rak itu disusun membujur, di sisi kiri dan kanan, sedang ditengah-tengahnya dipakai sebagai lorong. Ikan disusun di atas rak-rak horisontal dengan diselimuti es. Ikan yang besar di susun membujur. Pemakaian rak-rak di palka ini dapat menghasilkan ikan yang lebih baik karena ikan tidak terlalu banyak menerima tekanan, tetapi diperlukan penanganan yang lebih banyak dan di perlukan ruangan yang lebih besar. Tiap 1 ton ikan memerlukan ruang palkah 3-4,5 m3 tergantung dari ukuran ikan. c. Menyimpan Ikan Di Palka Dengan Peti (Boxing) Peti untuk menyimpan ikan di kapal umumnya dibuat dari kayu atau plastik yang dirancang dengan ukuran yang disesuaikan dengan kemampuan manusia setempat, yaitu 20-30 kg. Ukuran yang labih besar dirancang untuk diangkut oleh 2 orang. Peti dari plastik lebih mudah dibersihkan. Peti kayu hendaknya dibuat dari papan yang diserut halus dan dengan sudut-sudut yang mudah di bersihkan. Ikan di susun di dalam peti dengan di campur dan di selimuti es. Karena peti-peti itu akan di tumpuk di palka, maka pengisian ikan /es tidak boleh melebihi
  • 27. permukaan peti agar ikan tidak tertekan peti diatasnya. Dengan cara penyimpanan ini, tiap 1 ton ikan memerlukan ruang palka 2,5 - 3 m3. d. Merendam Ikan Dalam Air Dingin Palka ikan dibangun berupa tangki-tangki khusus untuk menampung air laut yang di dinginkan. Ikan direndam di dalam tangki-tangki tersebut sampai saat dibongkar di pelabuhan. Jika dilakukan dengan baik, cara ini menghasilkan ikan dengan mutu yang lebih baik; pendinginan berlangsung lebih cepat, ikan tidak menerima tekanan. Ikan-ikan besar seperti tuna dan ikan-ikan kecil seperti lemuru dan kembung dapat diperlakukan dengan cara ini. Air laut didinginkan dengan mesin pendingin yang sudah mulai dijalankan sejak kapal meninggalkan pelabuhan menuju daerah penangkapan, dengan maksud agar air sudah cukup dingin pada waktu hasil tangkapan pertama dinaikkan. Sering kali tangki-tangki diisi dengan sejumlah es sebelum kapal meninggalkan pelabuhan. BAB 3 METODE PENGAMATAN 3.1. Alat dan Bahan Dalam melaksanakan penyusunan laporan Praktek Kerja Lapangan (PKL-4), Penulis menggunakan sarana untuk melengkapi data sebagai berikut : 1. Alat tangkap Gillnet 2. Kapal nelayan 3. Alat tulis ( Pulpen,Kertas dan Penggaris ) 4. Kamera (Handpone) 3.2. Metode Pengumpulan Data
  • 28. Dalam proses pengambilan data untuk keperluan penyusunan laporan, penulis menggunakan metode pengambilan data sebagai berikut : 3.2.1. Pengumpulan data primer Pengumpulan data primer adalah pengumpulan data dengan mengadakan pengamatan langsung terhadap alat tangkap Gillnet yang diamati. Dalam pengumpulan data primer penulis menggunakan cara sebagai berikut : a. Pengamatan (Observasi ) langsung Yaitu pengumpulan data dengan mengadakan pengamatan langsung di atas kapal nelayan terhadap objek yang akan diamati dan mengadakan pencatatan secara sistimatik terhadap objek pengamatan. Pengamatan langsung dilakukan untuk mendapatkan data mengenai pengoperasian alat tangkap Gillnet pada penurunan alat tangkap (setting) dan menaikan alat tangkap (hauling). b. Wawancara ( interview ) Yaitu metode pengumpulan data dengan cara mengadakan tanya jawab secara lisan atau mewawancarai secara perorangan dengan pihak – pihak yang terlibat langsung, dalam hal ini nelayan bagan tersebut, untuk memperoleh data mengenai bagian – bagian alat tangkap, pengoperasian alat tangkap dan hasil tangkapan Gillnet, dan lainnya. 3.2.2 Pengumpulan Data Sekunder Yaitu metode pengumpulan data dengan mencari dari literatur atau buku – buku yang sesuai dengan permasalahan yang diamati. 3.3 Metode Deskriptif Yaitu mengolah data – data yang diperoleh ketika melakukan pengamatan dilapangan. Pada penyusunan laporan Praktek Kerja Lapangan, penulis mengambil data yang berhubungan dengan alat tangkap Gillnet. Kemudian penulis tuangkan sesuai dengan tujuan pengamatan dan batasan masalah, yang pada akhirnya diperoleh suatu kesimpulan dan saran – saran yang sifatnya membangun.
  • 29. BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN 4.1 Hasil Setelah melakukan Praktek Kerja Lapangan (PKL-4) selama kurang lebih satu bulan maka penulis mendapat hasil yang di inginkan, adapun hasil yang di dapat penulis selama di lapangan yaitu : 4.1.1 Sejarah Terbentuknya PPP Sungai Rengas Lokasi Praktek Kerja Lapangan (PKL-4) yaitu bertempat di pelabuhan perikanan pantai (PPP. SUNGAI RENGAS) yang Beralamat : Jl. Pramuka Nipah Kuning, Desa Sungai Rengas, Kec. Sungai Kakap, Kab. Kubu Raya Telp : 0561-775347, Fax : 0561-775347 Email : pppsungairengas@ymail.com, adapun sejarah Terbentuknya PPP Sungai Rengas adalah sebagai berikut :
  • 30. Sejarah PPP Sungai Rengas merupakan pindahan dari PPP Kota Pontianak yg terletak di jl.sultan muhamad. Oleh pemerintah Kota Madya saat itu tahun1983 di usulkan kepada Dinas Peikanan untuk dapat di pindahkan dari Kota Madya Pontianak karena mengganggu lingkungan dan kenyamanan karena pelabuhan ini berada di pusat Kota Dulunya. Dengan berbagai pertimbangan di tetapkan lahlokasi yang paling tepat yaitu di Desa Sungai Rengas, Kec. Sungai Kakap, Kab. Kubu Raya karena lokasi ini berbatasan dengan Kota Pontianak agar dapat memudahkan ikan untuk menjual hasil tangkapannya ke kota. Berdasarkan Wilayah Penggelolaan Perikanan Kalimantan Barat termasuk ke dalam Wilayah Penggelolaaan II (WPP) kemudian menimbang bahwa dengan adanya peningkatan jumlah kapal penangkap ikan yang bersandar ataupun yang bongkar muat di pelabuhan yang sebagian besar di atas 30 GT, maka memerlukan sarana dan prasarana yang memadain untuk menunjang kegiatan perikanan sehingga PPP Sunga Rengas meningkatkan status menjadi Pelabuhan Perikanan Pantai Sungai Rengas. Letak Geografis Pelabuhan Perikanan Pantai Sungai Rengas terletak pada kordinat 109°17’18” BT 00°00’13” LU dan berbatasan dengan : 1. Sebelah Selatan Berbatasan Dengan Desa Sungai Rengas 2. Sebelah Barat Berbatasan Dengan Dengan Laut Natuna,Selat Karimata Dan Laut Cina Selatan 3. Sebelah Timur Berbatasan Dengan Kecamatan Pontianak Barat 4. Sebelah Utara Berbatasan Dengan Sungai Kapuas Gambar 4.1 PPP Sungai Rengas 4.1.2 Fishing Ground
  • 31. Lokasi Fishing Ground pada alat tangkap Gill net tidak menentu dalam kata lain pengoperasiannya berpindah-pindah sesuai dengan karakteristik fishing ground karena alat tangkap Gill net permukaan adalah target utamanya adalah ikan pelagis. Adapun lokasi fishing ground pada kapal KM.ALEA JAYA 21 yaitu di perairan Pulau Datuk Pontianak dengan Bujur 108̊ dengan hasil tangkapan yang tidak menentu. Gambar 4.2 Fishing Ground 4.1.3 Hasil Tangkapan Gill Net Sasaran utama alat tangkap Gill net adalah ikan Pelagis, yaitu ikan yg sering berada di permukaan, pada kapal KM.ALEA JAYA 21 target tangkapan Gillnet adalah tenggiri dan tongkol di karenakan harga jual yang melambung tinggi,tetapi banyak juga ikan yang lain pun ikut tertangkap. Hasil tangkapan Gill net tergantung dari cahaya lampu, karena ikan memiliki sifat fototaksis di karenakan ketertarikan ikan terhadap cahaya dan di pengaruhi oleh faktor sinaran bulan. Akan tetapi pada alat tangkap gill net,alat tangkap tidak menggunakan lampu penerangan karena sifat jaring yang panjang dan menunggu ikan. Pada saat Haulling paktor angin dan arus selalu di perhitungkan agar jaring tidak masuk ke baling-baling. Adapun hasil tangkapan Gill net yang sering tertangkapn adalah sebagai berikut :
  • 32. Tabel 4.1. Hasil Tangkapan Gill net No. Nama Ikan Nama Latin Jumlah (Kg) 1 Tenggiri (Scomberomorus Commersoni) 271 2 Tongkol (Euthynnus Affinis) 160 3 Talang (Chorinemus Tala) 25 4 Kembung (Restrelinger Spp) 712 5 Lemuru (Sardinela Longiceps) 195 6 Bawal (Pampus Argenteus) 16 7 Layaran (Isthioporus Orientalis) 48 8 Manyung (Arius Thalassinus) 50 9 Layang (Decafterus Ruselli) 23 10 Hiu (Selachimorpha) 30 11 Todak (Xiphias Gladius) 18 12 Layur (Trichiurus Lepterus) 260 13 TOLAL 1.808 Gambar 4.3 Diagram Hasil Tangkapan 4.1.4 Kapal Penangkap (Gillnet) A. Data Kapal  Nama Pemilik : BASUKI  Nama perusahaan : ARDI LEO  Nama Nakhoda : BASUKI  Nama Kapal : KM.ALEA JAYA 21 Tenggiri 15% Tongkol 9% Talang 1% kembung 39% Lemuru 11% bawal 1% layaran 3% manyung 3% layang 1% hiu 2% todak 1% layur 14% Persentase Hasil Tangkapan
  • 33.  Tanda Selar : GT.30 No.4737/Hha  Tahun Pembuatan : 2016  Tempat Pembuatan : DESA KAPUR  Bentuk Haluan : Miring (V)  Ukuran PxL : 17,65 M X 5,00 M  Bahan Kapal : Kayu  Jumlah Abk : 9 Orang Gambar 4.4 kapal b. Data Mesin 1. Mesin Induk  Merk : MITSUBISHI 190 PK  Type : 6D20  PRM : 8000/8000  Jumlah Silinder : 6 Silinder  Putaran Propeler : KANAN  Sistem Pendingin: Water Coler  Sistem Star : Electrik  bahan Bakar : Solar  Langkah Kerja : 4 Tak
  • 34. Gambar 4.5 Mesin Induk 2.Mesin Bantu (Net Hauler)  Merk : TIAN LI 8 PK  Type : 180 TS  RPM : 5 : 1  Sistem Pendingin: Langsung  Sistem Star : Manual  Bahan Bakar : Solar Gambar 4.6 Net Hauler 4.2 Pembahasan 4.2.1 Pengoperasian Alat Tangkap Alat tangkap Gill net biasanya di operasikan pada malam hari karena adanya ikan akan tertarik pada cahaya baik lampu maupun sinaran bulan atau lebih
  • 35. dikenal dengan sifat fototaksis. Pengoperasian alat tangkap Gill net terdiri dari persiapan, penurunan jaring (Setting), menunggu (Drifting) dan pengangkatan jaring (Hauling). Prinsip alat tangkap Gill net yaitu menunggu ikan terjerat di badan jaring. Adapun cara pengoperasian alat tangkap Gill net adalah sebagai berikut : 4.2.1.1 Persiapan Sebelum melakukan pengoperasian alat tangkap gill net ada beberapa hal yang di lakukan, yaitu persiapan yang di lakukan agar jaring dapat di turunkan dengan sempurna. Adapun persiapan yang di maksud yaitu persiapan di laut dalam kata lain persiapan penurunan alat tangkap ke laut,hal ini di maksud agar pada saat proses penurunan jaring tidak menggalami masalah yang berarti, adapun persiapannya adalah sebagi berikut: Yang pertama ialah, net hauler atau lebih di kenal di tas kapal dengan mesin gol di tutupi dengan terpal dan tempat jalan rahnya jaring di beri terpal, bagian ini berfungsi agar pada saat proses penurunan jaring, jaring tidak tersangkut, karena arah jalananya jaring di bawah net hauler menuju buritan kapal. Gambar 4.7 Arah Jalannya Jaring Selanjutnya yaitu papan seluncur di bersihkan agar jaring jatuh dengan sempurna dan tidak tersangkut pada body kapal, dan kayu rot di buka ke arah samping skitar 45̊ , kayu rot berfungsi memisahkan pelampung dengan badan jaring. Setelah
  • 36. semuanya selesai jaring di tarik terlebih dahulu ke papan seluncur sampai ke buritan kapal. Agar mempermudah proses penurunan jaring Gampar 4.8 Kayu Rot dan Papan Seluncur 4.2.1.2 Penurunan Jaring (Setting) Setelah semuanya siap Nakhoda memberikan instruksi untuk penurunan jaring, pada saat jaring di turunkan faktor angin dan arus harus di perhatikan agar jaring tidak tergulung atau bergumpal. Bagian pertama yang di turunkan adalah bagian pemberat jaring kemudian pelampung tanda. Setelah jaring di turunkan kurang lebih 100 meter barulah pelampung bendera yang berfungsi sebagai tanda jaring terbentang pun di turunkan, Gambar 4.9 Penurunan Jaring (Setting) Tugas dari para ABK pada saat penurunan jaring yaitu melempar pelampung utama secara bergiliran. Jaring di turunkan pada pukul 16.00 WIB, Waktu yang di
  • 37. butuhkan untuk penurunan jaring, kurang lebih 2 jam sampai jaring habis di turunkan, dengan kecepatan kapal 4 knot ,ketika jaring telah di turunkan semuanya, langkah selanjutnya yaitu mengikat tali ris pada haluan atau pada gading-gading kapal agar haluan menghadap gelombang. Gambar 4.10 Pelampung Utama 4.2.1.3 Perendaman Jaring (Drifting) Setelah jaring di turunkan langkah selanjutnya adalah kegitan menunggu pengangkatan jaring (Hauling). Sebulum menunggu jaring di angkat para ABK memindahkan Es dari dalam palkah ke dalam fiber box agar pada saat mendapatkan hasil tangkapan tidak langsung di masukan ke dalam palkah. Setelah kegiatan pembongkaran Es selesai para ABK melakukan aktifitas lainnya dari mandi, makan, mincing dan lain sebagainya. 4.2.1.4 Pengangkatan Jaring (Hauling) Pengangkatan jaring di lakukan pada malam hari pada pukul 00.30 WIB dan lama pengangkatan jaring kurang lebih 6 jam karna panjangnya jaring yang mencapai 6,2 mil laut. Sebelum di lakukan pengangkatan jaring kegitan pertama adalah menghidupkan net hauler atau mesin gol. Net hauler berfungsi sebagai menarik badan jaring sampai ke atas kapal. Setelah semuanya siap jaring pun di tarik secara berlahan lahan, pengangkatan jaring di lakukan di lambung kanan kapal dengan sudut 40- 60°. Dengan kecepatan kapal pada saat penggangkatan jaring rata-rata 2 knot agar pada saat ABK menarik jaring, jaring tidak terlalu berat dalam kata lain membantu penarikan jaring.
  • 38. Gambar 4.11 Pengangkatan Jaring (Hauling) Pada saat proses pengangkatan jaring tugas ABK sangat berperan penting karna mempenggaruhi hasil dari tangkapan, hal ini di katakan karena semakin lama ikan berada di jaring maka semakin rusak pula ikan yang tertangkap dan dalam kata arti lain ikan pun kemungkinan akan terlepas dari jaring. Adapun tugas dari para ABK yaitu:  1 orang menarik badan jaring menggunakan mesin Net hauler,  2 orang menarik badan jaring menggunakan tangan,  2 orang melepaskan hasil tangkapan,  1 orang menarik tali ris,  1 orang menyusun tali ris,  1 orang menyusun pelampung,  1 orang memindahkan hasil tangkapan. 4.2.2 Konstruksi Alat Tangkap Gill Net 4.2.2.1 Badan Jaring Jaring utama adalah merupakan sebuah lembaran jaring yang tergantung pada tali ris atas. Panjang jaring gillnet pada kapal KM.ALEA JAYA 21 adalah 6,2 mil laut jika di konvrensikan ke dalam satuan meter 1852 x 6,2 = 11482 meter dimana jaring memiliki 48 sambungan dengan jarak antar sambungan 239 meter dengan ukuran mata jaring 4 inchi, warna jaring yang dipakai untuk gillnet
  • 39. adalah warna bening agar ikan sulit mendeteksi keberadaan jaring di dalam perairan. Dan jaring ini tidak memiliki tali ris bawah. Gambar 4.12 Badan Jaring 4.2.2.2 Tali Ris Atas Tali ris atas berfungsi untuk menggantungkan jaring utama dan tali pelampung. Untuk menghindarkan agar gillnet tidak terbelit sewaktu dioperasikan. Tali ris atas dibuat rangkap dua dengan arah pintalan (s-s). Bahan yang di gunakan adalah dari polyethylene karena sifat bahan yang tahan terhadap gesekan dengan ukuran tali ris atas 5 mm. Pada kapal KM ALEA JAYA 21 panjang jaring sama dengan panjang tali ris atas. Gambar 4.13 Tali Ris 4.2.2.3. Tali Pelampung Pada tali ris atas,ada lagi tali yang berfungsi untuk melekatkan pelampung,yaitu tali pelampung. Panjang tali pelampung adalah 3 m dengan diameter tali pelampung 5 mm. Tali pelampung di pasang sedemikian mungkin agar mudah
  • 40. untuk di gantikan. masih ada lagi pelampung tambahan yang berada di permukaan perairan yang berfungsi sebagai tanda tempat gillnet dioperasikan. Gambar 4.14 Tali Pelampung 4.2.2.4 Pelampung Pelampung yang melekat pada tali ris atas, pada gillnet berfungsi untuk mengangkat tali ris agar jaring dapat berdiri tegak terhadap permukaan air, diperlukan pelampung tambahan yang berfungsi sebagai tanda di permukaan perairan. Bahan pelampung yang di pakai terbuat dari plastic dengan diameter 25 cm. Jumlah pelampung yang di gunakan adalah 1.148 dengan jarak antar pelampung 10 meter. Gambar 4.15 Pelampung 4.2.2.5.Pemberat Ada dua macam pemberat yang yang di pakai yaitu pemberat dari saran dan pemberat dari semen cor. Pemberat dari saran adalah pemberat yang telah ada pada jaring bentuknya jaring dengan ukuran mata yang sama dengan ukuran mata jaring . Pemberat dari semen cor di pakai di awal dan di ujung jaring dengan berat 2 kg yang berfungsi agar jaring tidak tergulung apabila terkena arus. Fungsi dari
  • 41. pemberat adalah memperbesar kekuatan jaring dan memberikan gaya rentangan pada jaring bersama dengan pelampung. Gambar 4.16 Pemberat adapun sketsa alat tangkap gill net untuk melengkapi laporan hasil praktek kerja lapangan (pkl-4) adalah sebagai berikut : Gambar 4.17 Sketsa Gill Net Keterangan gambar :  Tali ris atas  Pelampung bantu  Pelampung utama  Pelampung tanda  Tali pelampung
  • 42.  Badan jaring  Pemberat 4.2.3 Penanganan Hasil Tangkapan Penanganan hasil tangkapan adalah kegiatan menjaga dan merawat hasil tangkapan agar ikan tidak rusak sampai waktu pembongkaran ikan, agar ikan tetap menggalami harga jual yang ekonomis. Adapun penanganan hasil tangkapan dapat di bagi menjadi dua yaitu penanganan di laut dan penanganan di darat, adapun langkah penaganannya sebagai berikut : 4.2.3.1 Penanganan di laut Penanganan di laut adalah penaganan yang di mulai sejak ikan di lepaskan dari mata jaring adapun penangananya adalah memasukkan ikan ke dalam fiber box yang telah di beri es, kemudian di beri air secukupnya hal ini di lakukan agar ikan tetap dalam keadaan suhu yang dingin walau pun ikan kekurangan es. Jumlah fiber box yang di gunakan berjumlah 3 buah di mana 1 box di gunakan untuk ikan Tenggiri, 1 box untuk ikan tongkol dan 1 box lagi untuk ikan campur,di mana box yg berisi ikan campur tidak di beri air cukup es . Setelah jaring selesai di naikkan ke atas kapal barulah ikan di pindahkan ke dalam palkah, kemudian ikan di rapikan ke dalam fiber box yg telah di beri es. Gambar 4.18 Pendinginan Ikan Setelah semuanya selesai proses selanjutnya yaitu menjaga dan merawat ikan hasil tangkapan sampai ke pelabuhan dengan mengontrol ikan di dalam fiber bok, kemudian di tambahkan es setiap satu hari sekali dan air di dalam fiber box di buang agar ikan selalu terawat suhunya.
  • 43. 4.2.3.2 Penanganan Di Darat Penanganan di darat yaitu penanganan yang di lakukkan apabila kapal telah sandar di pelabuhan, adapun langkah penangananya ialah ikan-ikan di keluarkan dari dalam fiber yang berada di dalam palkah kemudian ikan di siram menggunakan air laut . Proses ini di lakukan untuk menghilangkan lendir pada ikan setelah sekian lama di dalam fiber, setelah ikan bersih barulah ikan di masukkan ke dalam keranjang kemudian ikan di pisah sesuai dengan jenis dan ukuran ikan. Setelah selesai ikan di timbang untuk menggetahui jumlah hasil tangkapan. Gambar 4.18 Penanganan di Darat Setelah ikan di timbang kemudian ikan di masukkan ke dalam fiber box yang telah di beri es. Kemudian selanjutnya ikan di jual ke pengepul atau ikan di jual ke pasar-pasar. BAB 5 KESIMPULAN DAN SARAN
  • 44. 5.1 KESIPULAN Berdasarkan dari hasil Praktek Kerja Lapangan (PKL-4) yang di lakukan di atas kapal KM.ALEA JAYA 21 maka, dapat di tarik kesimpulan sebagai berikut : 1. Sebelum jaring di operasikan hal yang di lakukan adalah persiapan penurunan hal yang di lakukan adalah menutupi Net Hauler dengan terpal dan arah jalannya jaring di beri terpal hal ini di lakukan agar pada saat penurunan jaring tidak tersangkut di body kapal. Setelah semuanya siap barulah jaring di turunkan dengan arah penurunan jaring melawan gelombang, waktu penurunan jaring di lakukan pada sore hari dan memakan waktu lebih kurang 2 jam. Penurunan jaring di lakukan di buritan kapal sebelah kanan sedangkan tugas para ABK adalah membuang pelampung yang berada di depan kapal. Kecepatan kapal pada saat penurunan jaring yaitu 4 knot. Waktu pengangkatan jaring yaitu di lakukan pada saat malam hari setelah jaring terendam air lebih kurang 6 jam. Pengangkatan jaring di lakukan di lambung kanan dengan arah sudut jaring 40°-60° dengan di bantu dengan alat net hauler atau lebih di kenal di atas kapal dengan nama mesin gol. Net hauler di pakai agar mempermudah penarikan jaring, pengangkatan jaring memakan waktu sampai 6 jam tergantung dari banyaknya ikan. 2. Konstruksi jaring Gill Net terdiri dari badan jaring, panjang badan jaring adalah 11,482 meter di mana jaring memiliki 48 sambungan jaring. Dengan panjang satu sambungan antar jaring 239 meter. Dengan ukuran mata jaring 4 inci. Di atas badan jaring di lengkapi tali ris atas yg berfungsi untuk menggantungkan tali pelampung. tali ris terdiri dari dua pintalan dengan arah pintalan (S-S) terbuat dari bahan polyethylence dengan diameter 5 mm. Pelampung berfungsi untuk mengangkat jaring kearah atas agar jaring terbentang. Pelampung terbuat dari bahan plastic dengan diameter 25 cm. Dengan jumlah pelampung yang di gunakan berjumlah 1.148 meter dengan jarak antar pelampung 10 meter Agar jaring terbentang dengan sempurna jaring gill net di lengkapi dengan pemberat yang terbuat dari saran dan semen cor, saran yaitu serat yg berasal dari
  • 45. bahan jaring itu sendiri sedangkan pemberat dari semen cor di pakai di awal dan ujung jaring dengan berat 2 kg. 3. Penanganan hasil tangkapan di lakukan di atas kapal langsung dengon metode pendinginan. Proses pendinginan di lakukan dalam fiber box dengan metode es yang di capur dengan air. Setelah jaring selesai di angkat barulah hasil tangkapan di pindahkan ke dalam palkah. Penanganan di darat di lakukan sebelum ikan di kirim ke pengepul dan di jual ke pasar-pasar. Proses penanganan di darat di lakukan dengan cara mengeluarkan hasil tangkpan dari palkah kemudian di siram dengan air, setelah di siram barulah ikan di pisahkan sesuai dengan jenis dan ukuran ikan, setelah selesai barulah ikan di timbang dan ikan di jual ke pengepul atau di antar ke pasar-pasar. 5.2 Saran Saran yang dapat di berikan pada praktek kerja lapangan (PKL-4) agar menjadi lebih baik adalah: 1. Pada saat proses penurunan jaring sebaiknya Nakhoda memperhitungkan sudut arah arus karena hal ini penggaruh pada hasil tangkapan. 2. Pada saat pengangkatan jaring para ABK di lengkapi dengan alat keselamatan seperti sarung tangan dan sepatu. 3. Sebaiknya kapal di lengkapi dengan alat-alat keselamatan seperti life jacket dan life boy sesuai dengan jumlah orang di atas kapal. DAFTAR PUSTAKA Martasuganda,2002. Alat Dan jara Penangkapan Ikan Di Indonesia, LPPI, Jakarta King.1999.Metode Penangkapan Ikan. Cetakan pertama. Faperik. IPB.
  • 46. Martasuganda dan Sulaeman. 2009. Alat dan Cara Penangkapan Ikan di Indonesia,jilid I. LPPL. Jakarta. http://wiraoneone.blogspot.co.id/2015/08/penanganan-dan-penyusunan-ikan-di- atas.html Bogor.Ayodhyoa, A.U. 1974. Metode Penangkapan Ikan. Fakultas Perikanan IPB: Bogor Sudirman, Mallawa Achmar. 2004. Teknik Penangkapan Ikan. Rineka Cipta: Jakarta. Anonim.2015.http://cobaberbagidenganteman-teman.blogspot.com/2011/12/alat- tangkap-insang-dasar-bottom-gill.html (Diakses 5 April 2015) Alim. G. 2013.http://gazalialim0.blogspot.com/2013/03/laporan-praktikum- gillnet.html (Diakses 5 April 2015) Bakpas,A.L.2011.Variabilitas hasil tangkapan jaring insang tetap hubungannya dengan kondisi oseanografi. Skripsi.fakultas ilmu kelautan dan perikanan.universitas hassanuddin.makassar. Saputra. 2014.http://denisaputraperikan.blogspot.com/2014/05/laporan-fieldtrip- tpi-dpi.html (Diakses 5 April 2015) DAFTAR LAMPIRAN
  • 47. Lampiran 1. Surat Persetujuan Berlayar Lampiran 2. Surat Lapor Keberangkatan
  • 48.
  • 49. Lampiran 3. Daftar Anak Buah Kapal
  • 50. Lampiran 4. Alat Navigasi Kompas GPS RADIO VHF
  • 51. Lampiran 5. Alat Keselamatan KOTAK P3K LIFE JACKET TABUNG PEMADAM
  • 52. Lampiran 6.Sertifikat Keahlian Alat Tangkap Gill Net