SlideShare a Scribd company logo
1 of 47
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 1
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
Satuan Pendidikan : SMA Negeri 1 Cikembar
Mata Pelajaran : PPKN
Kelas / Semester : X / 2
Pokok Materi : Indahnya Hak dan Kewajiban dalam
Berdemokrasi
Sub Pokok Materi : Hakikat Warga Negara dalam Sistem
Demokrasi
Pertemuan ke : 1
Peminatan : IPA / IPS
Alokasi Waktu : 2 x 45 Menit
A. Kompetensi Inti
1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong
royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukkan
sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara
efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai
cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
3. Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural
berdasarkan rasa ingintahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan
humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait
penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang
kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah
4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu
menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan.
B. Kompetensi Dasar
1. Menghayati nilai-nilai ajaran agama dan kepercayaan dalam kehidupan
bermasyarakat (KD 1.1).
2. Mengamalkan nilai dan budaya demokrasi dengan mengutamakan prinsip musyawarah
mufakat dalam kehidupan sehari-hari dalam konteks Negara Kesatuan Republik
Indonesia (KD 2.6).
3. Menganalisis kasus pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban sebagai warga Negara
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 2
(KD 3.6).
4. Menyaji analisis penanganan kasus pelanggaran kasus pelanggaran hak dan pengingkaran
kewajiban sebagai warga Negara (KD 4.6)
C. Indikator
1. Menjelaskan hakikat warga negara dalam sistem demokrasi.
2. Menganalisis hak warga negara dalam proses demokrasi.
3. Menganalisis kewajiban warga negara dalam proses demokrasi.
4. Menganalisis fungsi tangggung jawab warga negara dalam proses demokrasi.
5. Mengkomunikasikan hasil analisis hak dan kewajiban warganegara dalam berdemokrasi.
PERTEMUAN I
D. Materi Pembelajaran
Materi yang disampaikan pada pertemuan pertama ini adalah Bab I, Sub-bab A.
“Hakikat Warga Negara dalam Sistem Demokrasi” pelaksanaan pembelajaran secara umum
dibagi tiga tahapan: kegiatan pendahuluan, kegiatan inti, dan kegiatan penutup.
Hakikat Warga Negara dalam Sistem Demokrasi
Kalian harus ingat bahwa tidak ada perbedaan antara orang yang mampu dan tidak mampu
dalam menerima hak dan menjalankan kewajiban. Hal ini ditegaskan dalam Pasal 27
Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945.
1. Segala warga negara bersamaan kedudukannya di dalam hukum dan pemerintahan
dan wajib menjunjung hukum dan pemerintahan itu dengan tidak ada kecualinya.
2. Tiap-tiap warga negara berhak atas pekerjaan dan penghidupan yang layak bagi
kemanusiaan.
3. Setiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam upaya pembelaan negara.
Dengan demikian, setiap diri kalian memiliki hak dan kewajiban yang sama tanpa
membedakan status sosial, pangkat, jabatan maupun jenis kelamin. Bagaimana hakikat warga
negara dalam sistem demokrasi?
Pada bab ini akan dibahas mengenai hakikat warga negara dalam sistem demokrasi, hak dan
kewajiban warga negara dalam proses demokrasi, serta fungsi dan tanggung jawab warga negara
dalam proses demokrasi. Setelah mendalami bab ini akan tumbuh rasa tanggung jawab terhadap
hak dan kewajiban sebagai warga negara.
1. Pengertian Warga Negara Indonesia
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 3
Pernahkah melihat atau bertemu orang asing atau turis berada di sekitar kalian? Mengapa
orang asing bisa berada di Negara kita? Mengapa orang yang berasal dari negara lain bisa
menjadi warga negara Indonesia? Kalian pasti tahu pemain sepakbola Christian Gonzalez, orang
asing yang menjadi warga negara Indonesia? Jadi apa yang dimaksud dengan warga negara?
Pasal 26 Ayat (1) Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 menyatakan
bahwa “Yang menjadi warga negara ialah orang-orang Indonesia asli dan orang-orang bangsa
lain yang disahkan dengan undang- undang sebagai warga negara”.
Selain Pasal 26 Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, dalam Pasal
4 Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2006 tentang Kewarganegaraan
Republik Indonesia, yang dimaksud warga negara Indonesia adalah sebagai berikut.
a. Setiap orang yang berdasarkan peraturan perundang-undangan dan/atau
berdasarkan perjanjian Pemerintah Republik Indonesia dengan negara lain sebelum
Undang-Undang ini berlaku sudah menjadi Warga Negara Indonesia.
b. Anak yang lahir dari perkawinan yang sah dari seorang ayah dan ibu warga negara
Indonesia.
c. Anak yang lahir dari perkawinan yang sah dari seorang ayah warga negara
Indonesia dan ibu warga negara asing.
d. Anak yang lahir dari perkawinan yang sah dari seorang ayah warga negara asing
dan ibu warga negara Indonesia.
e. Anak yang lahir dari perkawinan yang sah dari seorang ibu warga negara
Indonesia, tetapi ayahnya tidak mempunyai kewarganegaraan atau hukum negara asal
ayahnya tidak memberikan kewarganegaraan kepada anak tersebut.
f. Anak yang lahir dalam tenggang waktu 300 (tiga ratus) hari setelah ayahnya
meninggal dunia dari perkawinan yang sah dan ayahnya warga
negara Indonesia
g. Anak yang lahir di luar perkawinan yang sah dari seorang ibu warga negara
Indonesia.
h. Anak yang lahir di luar perkawinan yang sah dari seorang ibu warga negara asing
yang diakui oleh seorang ayah warga negara Indonesia sebagai anaknya dan
pengakuan itu dilakukan sebelum anak tersebut berusia 18 (delapan belas) tahun atau
belum kawin.
i. Anak yang lahir di wilayah negara Republik Indonesia yang pada waktu lahir tidak
jelas status kewarganegaraan ayah dan ibunya.
j. Anak yang baru lahir yang ditemukan di wilayah negara Republik Indonesia selama
ayah dan ibunya tidak diketahui.
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 4
k. Anak yang lahir di wilayah negara Republik Indonesia apabila ayah dan ibunya tidak
mempunyai kewarganegaraan atau tidak diketahui keberadaannya.
l. Anak yang dilahirkan di luar wilayah negara Republik Indonesia dari seorang ayah
dan ibu Warga Negara Indonesia yang karena ketentuan dari negara tempat anak
tersebut dilahirkan memberikan kewarganegaraan kepada anak yang bersangkutan.
m. Anak dari seorang ayah atau ibu yang telah dikabulkan permohonan
kewarganegaraannya, kemudian ayah atau ibunya meninggal dunia sebelum
mengucapkan sumpah atau menyatakan janji setia.
Dengan demikian, yang menjadi warga negara Indonesia bisa berasal dari manapun tetapi harus
sesuai dengan peraturan dan disahkan dengan undang- undang.
2. Sistem Demokrasi
Pernahkah kalian di sekolah melaksanakan pemilihan ketua kelas atau Ketua Osis? Pemilihan
tersebut merupakan pelaksanaan dari sistem demokrasi. Sistem demokrasi merupakan gabungan
dari dua istilah, yaitu sistem dan demokrasi. Sistem adalah keseluruhan dari beberapa bagian
yang mempunyai hubungan fungsional, baik antara bagian maupun hubungan struktural
sehingga hubungan tersebut menimbulkan suatu ketergantungan. Adapun, secara etimologis
demokrasi berasal dari bahasa Yunani, yaitu “demos” yang berarti rakyat dan “kratos atau
kratein” yang berarti kekuasaan atau berkuasa. Demokrasi dapat diartikan “rakyat berkuasa” atau
government or rule by the people (pemerintahan oleh rakyat). Dengan kata lain, demokrasi
berarti pemerintahan yang dijalankan oleh rakyat, baik secara langsung maupun tidak langsung
( melalui perwakilan) setelah adanya proses pemilihan umum secara langsung, umum, bebas,
rahasia, jujur, dan adil (Luber dan Jurdil).
Abraham Lincoln mengemukakan bahwa demokrasi adalah “the government from the people,
by the people, and for the people” yang artinya pemerintahan dari rakyat, oleh rakyat, dan untuk
rakyat.
Dalam suatu negara yang menganut kedaulatan rakyat atau demokrasi harus mempunyai ciri-ciri
sebagai berikut.
a. Adanya lembaga perwakilan rakyat yang mencerminkan kehendak rakyat.
b. Adanya pemilihan umum yang bebas dan rahasia.
c. Adanya kekuasaan atau kedaulatan rakyat yang dilaksanakan oleh lembaga yang
bertugas mengawasi pemerintahan
d. Adanya susunan kekuasaan badan atau lembaga negara yang ditetapkan dalam
undang-undang dasar negara.
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 5
Negara yang menganut paham demokrasi dalam sistem pemerintahannya memiliki landasan
pokok berupa pengakuan hakikat manusia, yaitu bahwa pada dasarnya manusia itu mempunyai
kemampuan yang sama dalam hubungannya antara manusia yang satu dengan manusia yang
lainnya. Dari gagasan dasar tersebut terdapat dua asas pokok demokrasi, yaitu sebagai berikut.
a. Pengakuan partisipasi rakyat dalam pemerintahan. Misalnya, pemilihan presiden dan
wakil presiden, serta pemilihan wakil rakyat yang akan duduk di majelis atau dewan.
b. Pengakuan hakikat warga negara sebagai manusia. Misalnya, adanya pengakuan
dan jaminan dari pemerintah untuk melindungi dan menegakkan hak asasi bersama
demi kepentingan bersama.
Sistem demokrasi Indonesia adalah Demokrasi Pancasila yang sumber ajarannya adalah nilai-
nilai kepribadian dan sosial budaya bangsa dan sesuai dengan asas-asas sebagai berikut.
a. persamaan;
b. keseimbangan hak dan kewajiban;
c. musyawarah untuk mufakat;
d. mewujudkan keadilan sosial
e. kebebasan yang bertanggung jawab;
f. mengutamakan persatuan nasional dan kekeluargaan;
g. cita-cita nasional.
Adapun prinsip-prinsip demokrasi Pancasila, yaitu sebagai berikut.
a. pembagian kekuasaan;
b. rule of law;
c. perlindungan hak asasi manusia;
d. partai politik yang lebih dari satu;
e. pemilu;
f. pers yang bebas;
g. keterbukaan manajemen (open management).
Berdasarkan penjelasan tersebut dapat disimpulkan bahwa Demokrasi Pancasila merupakan
perwujudan dari sila keempat Pancasila yaitu kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat
kebijaksanaan dalam permusyawaratan/ perwakilan. Kemudian, dijiwai oleh sila-sila lainnya,
yaitu Ketuhanan Yang Maha Esa, Kemanusiaan yang Adil dan Beradab, Persatuan
Indonesia, dan Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia. Dengan demikian, pelaksanaan
Demokrasi Pancasila mencerminkan nilai-nilai Pancasila.
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 6
Dari prinsip-prinsip demokrasi yang berlaku universal, negara Indonesia sebagai negara yang
menganut demokrasi telah “mengadopsinya” ini dapat dilihat dari konstitusi Negara
Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), seperti prinsip-prinsip dari demokrasi termuat dalam
Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 terutama alinea
keempat, yaitu “...maka disusunlah Kemerdekaan Kebangsaan Indonesia itu dalam suatu
Undang-Undang Dasar Negara Indonesia, yang terbentuk dalam suatu susunan Negara Republik
Indonesia yang berkedaulatan rakyat dengan berdasarkan kepada Ketuhanan Yang Maha Esa,
kemanusiaan yang adil dan beradab, persatuan Indonesia, dan kerakyatan yang dipimpin oleh
hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan, serta dengan mewujudkan suatu
keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia”
Pernyataan yang tertuang dalam Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia
Tahun 1945 tersebut mengisyaratkan bahwa negara Indonesia menjunjung tinggi nilai-nilai
kedaulatan rakyat. Selain itu, Indonesia meletakkan dasar demokrasi sebagai landasan
penyelenggaraan negara Inti demokrasi yang dimuat dalam Pancasila dapat ditemukan dalam sila
keempat Pancasila, yaitu kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam
permusyawaratan/perwakilan. Makna yang terkandung dalam sila tersebut, yaitu sebagai berikut.
a. Kerakyatan dalam hubungannya dengan sila keempat Pancasila berarti bahwa
kekuasaan yang tertinggi berada di tangan rakyat.
b. Hikmat kebijaksanaan mempunyai arti bahwa penggunaan pikiran manusia harus
selalu me m p e r t i m b a n gk a n integritas bangsa, kepentingan rakyat, serta
dilaksanakan dengan sadar, jujur, bertanggung jawab dan didorong dengan itikad
baik sesuai dengan hati nurani.
c. Permusyawaratan, merupakan suatu cara khas kepribadian bangsa Indonesia dalam
mencari keputusan sesuai dengan kehendak rakyat yang memegang kedaulatan yang
akhirnya dapat mencapai suatu keputusan yang mufakat.
d. Perwakilan, merupakan suatu sistem atau suatu cara yang berupaya menggugah
partisipasi rakyat mengambil bagian dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, yaitu
melalui pemilihan umum untuk memilih para wakil rakyat dan pemimpin bangsa dan
negara.
Demokrasi Pancasila merupakan suatu sistem pemerintahan yang mengakui bahwa rakyatlah
yang memegang kekuasaan. Pemerintahan dalam suatu negara yang demokratis harus melibatkan
peran atau partisipasi rakyat secara penuh untuk turut serta dalam penyelenggaraan negara.
Demokrasi Pancasila memiliki ciri-ciri tersendiri dibandingkan dengan demokrasi negara-negara
lain karena nilai-nilai yang terkandung dalam Demokrasi Pancasila merupakan hasil dari
kristalisasai nilai-nilai kepribadian dan kebudayaan masyarakat Indonesia.
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 7
E. Metode Pembelajaran :
Pendekatan : Saintifik
Strategi : PBM adalah pembelajaran yang menggunakan masalah nyata (autentik) yang
tidak terstruktur (ill-structured) dan bersifat terbuka sebagai konteks bagi peserta didik untuk
mengembangkan keterampilan menyelesaikan masalah dan berpikir kritis serta sekaligus
membangun pengetahuan baru. Langkah-langkah PBM:
Pendekatan : Saintifik
Strategi : Problem Based Learning(PBL)
PBL adalah pembelajaran yang menggunakan masalah nyata (autentik) yang tidak terstruktur
(ill-structured) dan bersifat terbuka sebagai konteks bagi peserta didik untuk
mengembangkan keterampilan menyelesaikan masalah dan berpikir kritis serta sekaligus
membangun pengetahuan baru. Langkah-langkah PBL:
(1) Mengorientasi peserta didik pada masalah
Pembelajaran dimulai dengan menjelaskan tujuan pembelajaran dan aktivitas-aktivitas
yang akan dilakukan. Tahapan ini sangat penting dimana guru harus menjelaskan dengan
rinci apa yang dilakukan oleh siswa maupun guru, serta dijelaskan bagaimana guru akan
mengevaluasi proses pembelajaran. Hal ini sangat penting untuk memberikan motivasi
agar siswa dapat mengerti dalam pembelajaran yang akan dilakukan. Ada empat hal yang
perlu dilakukan dalam proses ini, yaitu:
a. Tujuan utama pengajaran tidak untuk mempelajari sejumlah besar informasi baru,
tetapi lebih kepada belajar bagaimana menyelidiki masalah-masalah penting dan
bagaimana menjadi siswa yang mandiri.
b. Permasalahan dan pertanyaan yang diselidiki tidak mempunyai jawaban mutlak
“benar“, sebuah masalah yang rumit atau kompleks mempunyai banyak penyelesaian
dan seringkali bertentangan.
c. Selama tahap penyelidikan (dalam pengajaran ini), siswa didorong untuk mengajukan
pertanyaan dan mencari informasi. Guru akan bertindak sebagai pembimbing yang
siap membantu, sedangkan siswa harus berusaha untuk bekerja mandiri atau dengan
temannya.
d. Selama tahap analisis dan penjelasan, siswa didorong untuk menyatakan ide-idenya
secara terbuka. Semua peserta didik diberi peluang untuk menyumbang kepada
penyelidikan dan menyampaikan ide-ide mereka.
(2) Mengorganisasikan kegiatan pembelajaran.
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 8
Di samping mengembangkan keterampilan memecahkan masalah, pembelajaran PBL juga
mendorong peserta didik belajar berkolaborasi. Pemecahan suatu masalah sangat
membutuhkan kerjasama dan sharing antar anggota. Oleh sebab itu guru dapat memulai
kegiatan pembelajaran dengan membentuk kelompok-kelompok siswa, masing-masing
kelompok akan memilih dan memecahkan masalah yang berbeda. Prinsip-prinsip
pengelompokan siswa dalam pembelajaran kooperatif dapat digunakan dalam konteks ini
seperti: kelompok harus heterogen, pentingnya interaksi antar anggota, komunikasi yang
efektif, adanya tutor sebaya, dan sebagainya. Guru sangat penting memonitor dan
mengevaluasi kerja masing-masing kelompok untuk menjaga kinerja dan dinamika
kelompok selama pembelajaran.
Setelah siswa diorientasikan pada suatu masalah dan telah membentuk kelompok belajar,
selanjutnya guru menetapkan subtopik-subtopik yang spesifik, tugas-tugas penyelidikan,
dan jadwal. Tantangan utama bagi guru pada tahap ini adalah mengupayakan agar semua
siswa aktif terlibat dalam kegiatan penyelidikan sehingga hasil-hasil penyelidikan sebagai
penyelesaian terhadap permasalahan tersebut, mengembangkan dan menyajikan hasil
karya, serta memamerkannya. Guru bertanggungjawab untuk melakukan monitor
terhadap aktivitas peserta didik selama menyelesaikan proyek. Monitoring dilakukan
dengan cara memfasilitasi peserta didik pada setiap proses. Dengan kata lain guru
berperan menjadi mentor bagi aktivitas siswa. Agar mempermudah proses monitoring,
dibuat sebuah rubrik yang dapat merekam keseluruhan aktivitas yang penting.
(3) Membimbing penyelidikan mandiri dan kelompok
Penyelidikan adalah inti dari PBL. Meskipun setiap situasi permasalahan memerlukan
teknik penyelidikan yang berbeda, namun pada umumnya melibatkan karakter yang
identik, yakni pengumpulan data dan eksperimen, berhipotesis dan penjelasan, dan
memberikan pemecahan. Pengumpulan data dan eksperimentasi merupakan aspek yang
sangat penting. Pada tahap ini, guru harus mendorong siswa untuk mengumpulkan data
dan melaksanakan eksperimen (mental maupun aktual) sampai mereka betul-betul
memaHAKi dimensi situasi permasalahan. Tujuannya adalah agar siswa mengumpulkan
cukup informasi untuk menciptakan dan membangun ide mereka sendiri. Guru membantu
siswa mengumpulkan informasi sebanyak-banyaknya dari berbagai sumber, dan
mengajukan pertanyaan pada siswa untuk berpikir tentang masalah dan ragam informasi
yang dibutuhkan untuk sampai pada pemecahan masalah yang dapat dipertahankan.
Setelah siswa mengumpulkan cukup data dan memberikan permasalahan tentang
fenomena yang mereka selidiki, selanjutnya mereka mulai menawarkan penjelasan dalam
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 9
bentuk hipotesis, penjelasan, dan pemecahan. Selama pembelajaran pada fase ini, guru
mendorong siswa untuk menyampaikan ide-idenya dan menerima secara penuh. Guru
juga harus mengajukan pertanyaan yang mendorong siswa berpikir tentang kelayakan
hipotesis dan solusi yang mereka buat serta kualitas informasi yang dikumpulkan.
(4) Mengembangkan dan Menyajikan hasil karya
Tahap penyelidikan diikuti dengan menciptakan artefak (hasil karya) dan pameran.
Artefak lebih dari sekedar laporan tertulis, namun bisa suatu video tape (menunjukkan
situasi masalah dan pemecahan yang diusulkan), model (perwujudan secara fisik dari
situasi masalah dan pemecahannya), program komputer, dan sajian multimedia. Tentunya
kecanggihan artefak sangat dipengaruhi tingkat berpikir siswa. Langkah selanjutnya
adalah mempamerkan hasil karyanya dan guru berperan sebagai organisator pameran.
Akan lebih baik jika dalam pameran ini melibatkan siswa lainnya, guru-guru, orang tua,
dan lainnya yang dapat menjadi “penilai” atau memberikan umpan balik.
(5) Analisis dan Evaluasi Proses Pemecahan Masalah
Fase ini merupakan tahap akhir dalam PBL. Fase ini dimaksudkan untuk membantu siswa
menganalisis dan mengevaluasi proses mereka sendiri dan keterampilan penyelidikan dan
intelektual yang mereka gunakan. Selama fase ini guru meminta siswa untuk
merekonstruksi pemikiran dan aktivitas yang telah dilakukan selama proses kegiatan
belajarnya.
Metode : Ceramah, diskusi, tanya jawab dan penugasan
F. Media, Alat dan Sumber Pembelajaran
 Media : Tayangan video
 Alat : LCD, Internet
 Sumber : Buku PKn kelas X penerbit Intan Pariwara LKS eksis
G. Langkah Kegiatan/Skenario Pembelajaran
Kegiatan Deskripsi
Alokasi
Waktu
Pendahuluan  Memberikan salam
 Menanyakan kepada siswa kesiapan dan kenyamanan
untuk belajar
 Menanyakan kehadiran siswa
10 menit
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 10
 Mempersilakan salah satu siswa memimpin doa
 Tanya jawab materi mengenai Hakikat Warga Negara
dalam Sistem Demokrasi
 Menyampaikan tujuan pembelajaran
Inti  Menyampaikan mengenai Hakikat Warga Negara dalam
Sistem Demokrasi melalui contoh kasus.
 Siswa mendapat penjelasan mengenai teknik Artikulasi
 Siswa dibagi secara berpasangan
 Setiap pasangan secara bergantian menyampaikan kembali
materi yang telah disampaikan guru, sementara yang
lainnya mendengarkan sambil membuat catatan-catatan
kecil mengenai materi yang telah disampaikan oleh
pasangannya
 Setiap siswa secara acak dan bergiliran menyampaikan
kembali hasil wawancara dengan pasangannya
 Siswa yang lain menanggapi
60 menit
Penutup  Klarifikasi/kesimpulan siswa dibantu oleh guru
menyimpulkan materi mengenai Hakikat Warga Negara
dalam Sistem Demokrasi
 Evaluasi untuk mengukur ketercapaian tujuan
pembelajaran
 Siswa melakukan refleksi tentang pelaksanaan
pembelajaran
 Siswa membuat tugas laporan mengenai Hakikat Warga
Negara dalam Sistem Demokrasi dalam bentuk makalah
(dikumpulkan pada 2 pertemuan yang akan datang)
 Mengucapkan salam
20 menit
G. Media, Alat dan Sumber Pembelajaran
 Media : Tayangan video
 Alat : LCD, Internet
 Sumber : Buku PKn kelas X penerbit Intan Pariwara LKS eksis atau Grafindo
Taupan, M. 2013. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan untuk
SMA-MA/SMK Kelas X. Bandung : Yrama Widya.
Peta Konsep mengenai Hakikat Warga Negara dalam Sistem Demokrasi
H. Penilaian {terlampir}
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 11
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
Satuan Pendidikan : SMA Negeri 1 Cikembar
Mata Pelajaran : PPKN
Kelas / Semester : X / 2
Pokok Materi : Indahnya Hak dan Kewajiban dalam
Berdemokrasi
Sub Pokok Materi : Hak Warga Negara dalam Proses
Demokrasi
Pertemuan ke : 2
Peminatan : IPA / IPS
Alokasi Waktu : 2 x 45 Menit
A. Kompetensi Inti
1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong
royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukkan
sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara
efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai
cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
3. Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural
berdasarkan rasa ingintahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan
humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait
penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang
kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah
4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu
menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan.
B. Kompetensi Dasar
1. Menghayati nilai-nilai ajaran agama dan kepercayaan dalam kehidupan
bermasyarakat (KD 1.1).
2. Mengamalkan nilai dan budaya demokrasi dengan mengutamakan prinsip musyawarah
mufakat dalam kehidupan sehari-hari dalam konteks Negara Kesatuan Republik
Indonesia (KD 2.6).
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 12
3. Menganalisis kasus pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban sebagai warga Negara
(KD 3.6).
4. Menyaji analisis penanganan kasus pelanggaran kasus pelanggaran hak dan pengingkaran
kewajiban sebagai warga Negara (KD 4.6)
C. Indikator
1. Menjelaskan hakikat warga negara dalam sistem demokrasi.
2. Menganalisis hak warga negara dalam proses demokrasi.
3. Menganalisis kewajiban warga negara dalam proses demokrasi.
4. Menganalisis fungsi tangggung jawab warga negara dalam proses demokrasi.
5. Mengkomunikasikan hasil analisis hak dan kewajiban warganegara dalam berdemokrasi.
PERTEMUAN II
D. Materi Pembelajaran
Materi yang disampaikan pada pertemuan pertama ini adalah Bab I, Sub-bab B. “Hak
Warga Negara dalam Proses Demokrasi” pelaksanaan pembelajaran secara umum dibagi tiga
tahapan: kegiatan pendahuluan, kegiatan inti, dan kegiatan penutup.
Hak Warga Negara dalam Proses Demokrasi
1. Pengertian Hak
Pernahkah kalian melihat gelandangan atau pengemis yang tidur di jalan beralaskan koran? Bagaimana
perasaan kalian jika melihat hal tersebut? Apakah hak untuk mendapatkan pekerjaan tidak ada? Padahal,
hak merupakan kewenangan, kekuasaan untuk berbuat sesuatu yang dimiliki manusia sejak lahir. Jika
demikian, setiap manusia pasti memiliki haknya yang berkaitan dengan kebutuhan dirinya sendiri. Untuk
menjaga agar hak tersebut tidak bersinggungan dengan hak orang lain, perlu dibuat aturan dan batasan
dimana hak-hak tersebut dilindungi.
Banyak hak warga negara dalam proses demokrasi. Salah satunya adalah berpartisipasi melalui partai
politik. Partisipasi ini dilakukan dengan cara menjadi anggota partai politik ataupun beberapa organisasi
kecil di masyarakat atau mengikuti aksi demonstrasi maupun ikut serta dalam Pemilu.
Negara memiliki kewajiban untuk menjaga dan mengatur hak-hak tersebut sebagai wujud dari komitmen
terhadap Pancasila, sila kelima. Hak warga negara tersebut haruslah diperhatikan secara serius dan
berlaku seimbang dengan kewajibannya sebagai warga negara.
2. Hak Warga Negara dalam Proses Demokrasi
Apakah kalian tahu hak setiap warga negara diatur dalam Undang-Undang DasarTahun 1945? Hak apa
saja yang diatur dalam Undang-Undang DasarTahun 1945? Coba kalian tuliskan isi dari pasalyang
mengatur tentang hak warga negara tersebut.
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 13
No. Pasal Bunyi Pasal Hak tentang
1. 27 Ayat (1)
Segala warga negara bersamaan kedudukannya di dalam
hukum dan pemerintahan dan wajib menjunjung hukum
dan pemerintahan itu dengann tidak ada kecualinya.
Persamaan kedudukan di
depan hukum dan pemerintahan
2. 27 Ayat (2)
3. 28
4. 28D Ayat (3)
5. 28E Ayat (3)
6. 1 Ayat (2)
7. 2 Ayat (1)
8. 6A Ayat (1)
9. 19 Ayat (1)
10. 22C Ayat (1)
Ketentuan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 tersebut mengarahkan bahwa
negara harus memenuhi segala bentuk hak warga negaranya, khususnya berkaitan dengan hak politik
warga negara dan secara lebih khusus lagi berkaitan dengan hak pilih setiap warga negara dalam proses
demokrasi. Hak ini seharusnya membuka ruang yang seluas-luasnya bagi setiap warga negara untuk
bisa menggunakan hak pilihnya dalam Pemilihan Umum, sebab pembatasan hak pilih warga negara
merupakan salah satu bentuk pelanggaran hak asasimanusia
E. Metode Pembelajaran :
Pendekatan : Saintifik
Strategi : PBM adalah pembelajaran yang menggunakan masalah nyata (autentik) yang
tidak terstruktur (ill-structured) dan bersifat terbuka sebagai konteks bagi peserta didik untuk
mengembangkan keterampilan menyelesaikan masalah dan berpikir kritis serta sekaligus
membangun pengetahuan baru. Langkah-langkah PBM:
Pendekatan : Saintifik
Strategi : Problem Based Learning(PBL)
PBL adalah pembelajaran yang menggunakan masalah nyata (autentik) yang tidak terstruktur
(ill-structured) dan bersifat terbuka sebagai konteks bagi peserta didik untuk
mengembangkan keterampilan menyelesaikan masalah dan berpikir kritis serta sekaligus
membangun pengetahuan baru. Langkah-langkah PBL:
(6) Mengorientasi peserta didik pada masalah
Pembelajaran dimulai dengan menjelaskan tujuan pembelajaran dan aktivitas-aktivitas
yang akan dilakukan. Tahapan ini sangat penting dimana guru harus menjelaskan dengan
rinci apa yang dilakukan oleh siswa maupun guru, serta dijelaskan bagaimana guru akan
mengevaluasi proses pembelajaran. Hal ini sangat penting untuk memberikan motivasi
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 14
agar siswa dapat mengerti dalam pembelajaran yang akan dilakukan. Ada empat hal yang
perlu dilakukan dalam proses ini, yaitu:
a. Tujuan utama pengajaran tidak untuk mempelajari sejumlah besar informasi baru,
tetapi lebih kepada belajar bagaimana menyelidiki masalah-masalah penting dan
bagaimana menjadi siswa yang mandiri.
b. Permasalahan dan pertanyaan yang diselidiki tidak mempunyai jawaban mutlak
“benar“, sebuah masalah yang rumit atau kompleks mempunyai banyak penyelesaian
dan seringkali bertentangan.
c. Selama tahap penyelidikan (dalam pengajaran ini), siswa didorong untuk mengajukan
pertanyaan dan mencari informasi. Guru akan bertindak sebagai pembimbing yang
siap membantu, sedangkan siswa harus berusaha untuk bekerja mandiri atau dengan
temannya.
d. Selama tahap analisis dan penjelasan, siswa didorong untuk menyatakan ide-idenya
secara terbuka. Semua peserta didik diberi peluang untuk menyumbang kepada
penyelidikan dan menyampaikan ide-ide mereka.
(7) Mengorganisasikan kegiatan pembelajaran.
Di samping mengembangkan keterampilan memecahkan masalah, pembelajaran PBL juga
mendorong peserta didik belajar berkolaborasi. Pemecahan suatu masalah sangat
membutuhkan kerjasama dan sharing antar anggota. Oleh sebab itu guru dapat memulai
kegiatan pembelajaran dengan membentuk kelompok-kelompok siswa, masing-masing
kelompok akan memilih dan memecahkan masalah yang berbeda. Prinsip-prinsip
pengelompokan siswa dalam pembelajaran kooperatif dapat digunakan dalam konteks ini
seperti: kelompok harus heterogen, pentingnya interaksi antar anggota, komunikasi yang
efektif, adanya tutor sebaya, dan sebagainya. Guru sangat penting memonitor dan
mengevaluasi kerja masing-masing kelompok untuk menjaga kinerja dan dinamika
kelompok selama pembelajaran.
Setelah siswa diorientasikan pada suatu masalah dan telah membentuk kelompok belajar,
selanjutnya guru menetapkan subtopik-subtopik yang spesifik, tugas-tugas penyelidikan,
dan jadwal. Tantangan utama bagi guru pada tahap ini adalah mengupayakan agar semua
siswa aktif terlibat dalam kegiatan penyelidikan sehingga hasil-hasil penyelidikan sebagai
penyelesaian terhadap permasalahan tersebut, mengembangkan dan menyajikan hasil
karya, serta memamerkannya. Guru bertanggungjawab untuk melakukan monitor
terhadap aktivitas peserta didik selama menyelesaikan proyek. Monitoring dilakukan
dengan cara memfasilitasi peserta didik pada setiap proses. Dengan kata lain guru
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 15
berperan menjadi mentor bagi aktivitas siswa. Agar mempermudah proses monitoring,
dibuat sebuah rubrik yang dapat merekam keseluruhan aktivitas yang penting.
(8) Membimbing penyelidikan mandiri dan kelompok
Penyelidikan adalah inti dari PBL. Meskipun setiap situasi permasalahan memerlukan
teknik penyelidikan yang berbeda, namun pada umumnya melibatkan karakter yang
identik, yakni pengumpulan data dan eksperimen, berhipotesis dan penjelasan, dan
memberikan pemecahan. Pengumpulan data dan eksperimentasi merupakan aspek yang
sangat penting. Pada tahap ini, guru harus mendorong siswa untuk mengumpulkan data
dan melaksanakan eksperimen (mental maupun aktual) sampai mereka betul-betul
memaHAKi dimensi situasi permasalahan. Tujuannya adalah agar siswa mengumpulkan
cukup informasi untuk menciptakan dan membangun ide mereka sendiri. Guru membantu
siswa mengumpulkan informasi sebanyak-banyaknya dari berbagai sumber, dan
mengajukan pertanyaan pada siswa untuk berpikir tentang masalah dan ragam informasi
yang dibutuhkan untuk sampai pada pemecahan masalah yang dapat dipertahankan.
Setelah siswa mengumpulkan cukup data dan memberikan permasalahan tentang
fenomena yang mereka selidiki, selanjutnya mereka mulai menawarkan penjelasan dalam
bentuk hipotesis, penjelasan, dan pemecahan. Selama pembelajaran pada fase ini, guru
mendorong siswa untuk menyampaikan ide-idenya dan menerima secara penuh. Guru
juga harus mengajukan pertanyaan yang mendorong siswa berpikir tentang kelayakan
hipotesis dan solusi yang mereka buat serta kualitas informasi yang dikumpulkan.
(9) Mengembangkan dan Menyajikan hasil karya
Tahap penyelidikan diikuti dengan menciptakan artefak (hasil karya) dan pameran.
Artefak lebih dari sekedar laporan tertulis, namun bisa suatu video tape (menunjukkan
situasi masalah dan pemecahan yang diusulkan), model (perwujudan secara fisik dari
situasi masalah dan pemecahannya), program komputer, dan sajian multimedia. Tentunya
kecanggihan artefak sangat dipengaruhi tingkat berpikir siswa. Langkah selanjutnya
adalah mempamerkan hasil karyanya dan guru berperan sebagai organisator pameran.
Akan lebih baik jika dalam pameran ini melibatkan siswa lainnya, guru-guru, orang tua,
dan lainnya yang dapat menjadi “penilai” atau memberikan umpan balik.
(10) Analisis dan Evaluasi Proses Pemecahan Masalah
Fase ini merupakan tahap akhir dalam PBL. Fase ini dimaksudkan untuk membantu siswa
menganalisis dan mengevaluasi proses mereka sendiri dan keterampilan penyelidikan dan
intelektual yang mereka gunakan. Selama fase ini guru meminta siswa untuk
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 16
merekonstruksi pemikiran dan aktivitas yang telah dilakukan selama proses kegiatan
belajarnya.
Metode : Ceramah, diskusi, tanya jawab dan penugasan
F. Media, Alat dan Sumber Pembelajaran
 Media : Tayangan video
 Alat : LCD, Internet
 Sumber : Buku PKn kelas X penerbit Intan Pariwara LKS eksis
G. Langkah Kegiatan/Skenario Pembelajaran
Kegiatan Deskripsi
Alokasi
Waktu
Pendahuluan  Memberikan salam
 Menanyakan kepada siswa kesiapan dan kenyamanan
untuk belajar
 Menanyakan kehadiran siswa
 Mempersilakan salah satu siswa memimpin doa
 Tanya jawab materi mengenai Hak Warga Negara
dalam Proses Demokrasi
 Menyampaikan tujuan pembelajaran
10 menit
Inti  Menyampaikan mengenai Hak Warga Negara dalam
Proses Demokrasi melalui contoh kasus.
 Siswa mendapat penjelasan mengenai teknik Artikulasi
 Siswa dibagi secara berpasangan
 Setiap pasangan secara bergantian menyampaikan
kembali materi yang telah disampaikan guru,
sementara yang lainnya mendengarkan sambil
membuat catatan-catatan kecil mengenai materi yang
telah disampaikan oleh pasangannya
 Setiap siswa secara acak dan bergiliran menyampaikan
kembali hasil wawancara dengan pasangannya
 Siswa yang lain menanggapi
60 menit
Penutup  Klarifikasi/kesimpulan siswa dibantu oleh guru
menyimpulkan materi mengenai Hak Warga Negara
dalam Proses Demokrasi
 Evaluasi untuk mengukur ketercapaian tujuan
pembelajaran
20 enit
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 17
 Siswa melakukan refleksi tentang pelaksanaan
pembelajaran
 Siswa membuat tugas laporan mengenai Hak Warga
Negara dalam Proses Demokrasi dalam bentuk
makalah (dikumpulkan pada 2 pertemuan yang akan
datang)
 Mengucapkan salam
H. Media, Alat dan Sumber Pembelajaran
 Media : Tayangan video
 Alat : LCD, Internet
 Sumber : Buku PKn kelas X penerbit Intan Pariwara LKS eksis atau Grafindo
Taupan, M. 2013. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan untuk
SMA-MA/SMK Kelas X. Bandung : Yrama Widya.
Peta Konsep mengenai Hak Warga Negara dalam Proses Demokrasi
I. Penilaian {terlampir}
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 18
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
Satuan Pendidikan : SMA Negeri 1 Cikembar
Mata Pelajaran : PPKN
Kelas / Semester : X / 2
Pokok Materi : Indahnya Hak dan Kewajiban dalam
Berdemokrasi
Sub Pokok Materi : Kewajiban Warga Negara dalam Proses
Demokrasi
Pertemuan ke : 3
Peminatan : IPA / IPS
Alokasi Waktu : 2 x 45 Menit
A. Kompetensi Inti
1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong
royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukkan
sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara
efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai
cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
3. Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural
berdasarkan rasa ingintahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan
humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait
penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang
kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah
4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu
menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan.
B. Kompetensi Dasar
1. Menghayati nilai-nilai ajaran agama dan kepercayaan dalam kehidupan
bermasyarakat (KD 1.1).
2. Mengamalkan nilai dan budaya demokrasi dengan mengutamakan prinsip musyawarah
mufakat dalam kehidupan sehari-hari dalam konteks Negara Kesatuan Republik
Indonesia (KD 2.6).
3. Menganalisis kasus pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban sebagai warga Negara
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 19
(KD 3.6).
4. Menyaji analisis penanganan kasus pelanggaran kasus pelanggaran hak dan pengingkaran
kewajiban sebagai warga Negara (KD 4.6)
C. Indikator
1. Menjelaskan hakikat warga negara dalam sistem demokrasi.
2. Menganalisis hak warga negara dalam proses demokrasi.
3. Menganalisis kewajiban warga negara dalam proses demokrasi.
4. Menganalisis fungsi tangggung jawab warga negara dalam proses demokrasi.
5. Mengkomunikasikan hasil analisis hak dan kewajiban warganegara dalam berdemokrasi.
PERTEMUAN III
D. Materi Pembelajaran
Materi yang disampaikan pada pertemuan pertama ini adalah Bab I, Sub-bab A.
“Kewajiban Warga Negara dalam Proses Demokrasi” pelaksanaan pembelajaran secara
umum dibagi tiga tahapan: kegiatan pendahuluan, kegiatan inti, dan kegiatan penutup.
Kewajiban Warga Negara dalam Proses Demokrasi
Sebenarnya hak selalu seiring sejalan dengan kewajiban yang harus dipenuhi. Adapun kewajiban yang
harus dipenuhi oleh warga negara menurut Undang- Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun
1945 adalah sebagai berikut.
1. Wajib menaati hukum dan pemerintahan. Pasal 27 Ayat (1) Undang-Undang Dasar Negara
Republik Indonesia Tahun 1945 menyatakan: “Segala warga negara bersamaan
kedudukannya di dalam hukum dan pemerintahan dan wajib menjunjung hukum dan
pemerintahan itu dengan tidak ada kecualinya”.
2. Wajib ikut serta dalam upaya pembelaan negara. Pasal 27 Ayat (3) Undang- Undang Dasar
Negara Republik Indonesia Tahun 1945 menyatakan: “Tiap warga negara berhak dan wajib
ikutserta dalamupayapembelaannegara”.
3. Wajib menghormati hak asasi manusia orang lain. Pasal 28J Ayat (1) Undang- Undang Dasar
Negara Republik Indonesia Tahun 1945 mengatakan: “Setiap orang wajib menghormati hak
asasi manusia orang lain dalamtertib kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara”.
4. Wajib tunduk kepada pembatasan yang ditetapkan dengan undang-undang.
Pasal28JAyat(2)Undang-Undang DasarNegara Republik Indonesia Tahun
1945 menyatakan: “Dalam menjalankan hak dan kebebasannya, setiap orang wajib tunduk
kepada pembatasan yang ditetapkan dengan undang- undang dengan maksud semata-mata
untuk menjamin pengakuan serta penghormatan atas hak dan kebebasan orang lain, dan
untuk memenuhi tuntutan yang adil sesuai dengan pertimbangan moral, nilai-nilai agama,
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 20
keamanan, dan ketertiban umumdalamsuatu masyarakat demokratis”.
5. Wajib ikut serta dalam usaha pertahanan dan keamanan negara. Pasal 30
Ayat (1) Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 menyatakan: “Tiap-
tiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam usaha pertahanan dan keamanan
negara”.
Adapun, hak dan kewajiban telah dicantumkan dalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia
Tahun 1945 Pasal26, 27, 28, dan 30.
1. Pasal 26 Ayat (1), “Yang menjadi warga negara ialah orang-orang Indonesia asli dan orang-
orang bangsa lain yang disahkan dengan undang- undang sebagai warga negara”, dan pada
Ayat (3), “Hal-hal mengenai warga negara dan penduduk diatur dengan undang-undang”.
2. Pasal 27 Ayat (1), “Segala warga negara bersamaan kedudukannya di dalam hukum dan
pemerintahannya dan wajib menjunjung hukum dan pemerintahan itu dengan tidak ada
kecualinya”. Pada Ayat (2), “Tiap-tiap warga negara berhak atas pekerjaan dan penghidupan
yang layak bagi kemanusiaan”.
3. Pasal 28, “Kemerdekaan berserikat dan berkumpul, mengeluarkan pikiran dengan lisan dan
tulisan dan sebagainya ditetapkan dengan undang- undang”.
4. Pasal 30 Ayat (1), “Tiap-tiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam usaha
pertahanan dan keamanan negara”. Selanjutnya, ayat (5) menyatakan bahwa “...syarat-syarat
keikutsertaan warga negara, dalam usaha pertahanan dan keamanan negara, serta hal-hal yang
terkaitdengan pertahanan dan keamanan diatur dengan undang-undang”
E. Metode Pembelajaran :
Pendekatan : Saintifik
Strategi : PBM adalah pembelajaran yang menggunakan masalah nyata (autentik) yang
tidak terstruktur (ill-structured) dan bersifat terbuka sebagai konteks bagi peserta didik untuk
mengembangkan keterampilan menyelesaikan masalah dan berpikir kritis serta sekaligus
membangun pengetahuan baru. Langkah-langkah PBM:
Pendekatan : Saintifik
Strategi : Problem Based Learning(PBL)
PBL adalah pembelajaran yang menggunakan masalah nyata (autentik) yang tidak terstruktur
(ill-structured) dan bersifat terbuka sebagai konteks bagi peserta didik untuk
mengembangkan keterampilan menyelesaikan masalah dan berpikir kritis serta sekaligus
membangun pengetahuan baru. Langkah-langkah PBL:
(11) Mengorientasi peserta didik pada masalah
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 21
Pembelajaran dimulai dengan menjelaskan tujuan pembelajaran dan aktivitas-aktivitas
yang akan dilakukan. Tahapan ini sangat penting dimana guru harus menjelaskan dengan
rinci apa yang dilakukan oleh siswa maupun guru, serta dijelaskan bagaimana guru akan
mengevaluasi proses pembelajaran. Hal ini sangat penting untuk memberikan motivasi
agar siswa dapat mengerti dalam pembelajaran yang akan dilakukan. Ada empat hal yang
perlu dilakukan dalam proses ini, yaitu:
a. Tujuan utama pengajaran tidak untuk mempelajari sejumlah besar informasi baru,
tetapi lebih kepada belajar bagaimana menyelidiki masalah-masalah penting dan
bagaimana menjadi siswa yang mandiri.
b. Permasalahan dan pertanyaan yang diselidiki tidak mempunyai jawaban mutlak
“benar“, sebuah masalah yang rumit atau kompleks mempunyai banyak penyelesaian
dan seringkali bertentangan.
c. Selama tahap penyelidikan (dalam pengajaran ini), siswa didorong untuk mengajukan
pertanyaan dan mencari informasi. Guru akan bertindak sebagai pembimbing yang
siap membantu, sedangkan siswa harus berusaha untuk bekerja mandiri atau dengan
temannya.
d. Selama tahap analisis dan penjelasan, siswa didorong untuk menyatakan ide-idenya
secara terbuka. Semua peserta didik diberi peluang untuk menyumbang kepada
penyelidikan dan menyampaikan ide-ide mereka.
(12) Mengorganisasikan kegiatan pembelajaran.
Di samping mengembangkan keterampilan memecahkan masalah, pembelajaran PBL juga
mendorong peserta didik belajar berkolaborasi. Pemecahan suatu masalah sangat
membutuhkan kerjasama dan sharing antar anggota. Oleh sebab itu guru dapat memulai
kegiatan pembelajaran dengan membentuk kelompok-kelompok siswa, masing-masing
kelompok akan memilih dan memecahkan masalah yang berbeda. Prinsip-prinsip
pengelompokan siswa dalam pembelajaran kooperatif dapat digunakan dalam konteks ini
seperti: kelompok harus heterogen, pentingnya interaksi antar anggota, komunikasi yang
efektif, adanya tutor sebaya, dan sebagainya. Guru sangat penting memonitor dan
mengevaluasi kerja masing-masing kelompok untuk menjaga kinerja dan dinamika
kelompok selama pembelajaran.
Setelah siswa diorientasikan pada suatu masalah dan telah membentuk kelompok belajar,
selanjutnya guru menetapkan subtopik-subtopik yang spesifik, tugas-tugas penyelidikan,
dan jadwal. Tantangan utama bagi guru pada tahap ini adalah mengupayakan agar semua
siswa aktif terlibat dalam kegiatan penyelidikan sehingga hasil-hasil penyelidikan sebagai
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 22
penyelesaian terhadap permasalahan tersebut, mengembangkan dan menyajikan hasil
karya, serta memamerkannya. Guru bertanggungjawab untuk melakukan monitor
terhadap aktivitas peserta didik selama menyelesaikan proyek. Monitoring dilakukan
dengan cara memfasilitasi peserta didik pada setiap proses. Dengan kata lain guru
berperan menjadi mentor bagi aktivitas siswa. Agar mempermudah proses monitoring,
dibuat sebuah rubrik yang dapat merekam keseluruhan aktivitas yang penting.
(13) Membimbing penyelidikan mandiri dan kelompok
Penyelidikan adalah inti dari PBL. Meskipun setiap situasi permasalahan memerlukan
teknik penyelidikan yang berbeda, namun pada umumnya melibatkan karakter yang
identik, yakni pengumpulan data dan eksperimen, berhipotesis dan penjelasan, dan
memberikan pemecahan. Pengumpulan data dan eksperimentasi merupakan aspek yang
sangat penting. Pada tahap ini, guru harus mendorong siswa untuk mengumpulkan data
dan melaksanakan eksperimen (mental maupun aktual) sampai mereka betul-betul
memaHAKi dimensi situasi permasalahan. Tujuannya adalah agar siswa mengumpulkan
cukup informasi untuk menciptakan dan membangun ide mereka sendiri. Guru membantu
siswa mengumpulkan informasi sebanyak-banyaknya dari berbagai sumber, dan
mengajukan pertanyaan pada siswa untuk berpikir tentang masalah dan ragam informasi
yang dibutuhkan untuk sampai pada pemecahan masalah yang dapat dipertahankan.
Setelah siswa mengumpulkan cukup data dan memberikan permasalahan tentang
fenomena yang mereka selidiki, selanjutnya mereka mulai menawarkan penjelasan dalam
bentuk hipotesis, penjelasan, dan pemecahan. Selama pembelajaran pada fase ini, guru
mendorong siswa untuk menyampaikan ide-idenya dan menerima secara penuh. Guru
juga harus mengajukan pertanyaan yang mendorong siswa berpikir tentang kelayakan
hipotesis dan solusi yang mereka buat serta kualitas informasi yang dikumpulkan.
(14) Mengembangkan dan Menyajikan hasil karya
Tahap penyelidikan diikuti dengan menciptakan artefak (hasil karya) dan pameran.
Artefak lebih dari sekedar laporan tertulis, namun bisa suatu video tape (menunjukkan
situasi masalah dan pemecahan yang diusulkan), model (perwujudan secara fisik dari
situasi masalah dan pemecahannya), program komputer, dan sajian multimedia. Tentunya
kecanggihan artefak sangat dipengaruhi tingkat berpikir siswa. Langkah selanjutnya
adalah mempamerkan hasil karyanya dan guru berperan sebagai organisator pameran.
Akan lebih baik jika dalam pameran ini melibatkan siswa lainnya, guru-guru, orang tua,
dan lainnya yang dapat menjadi “penilai” atau memberikan umpan balik.
(15) Analisis dan Evaluasi Proses Pemecahan Masalah
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 23
Fase ini merupakan tahap akhir dalam PBL. Fase ini dimaksudkan untuk membantu siswa
menganalisis dan mengevaluasi proses mereka sendiri dan keterampilan penyelidikan dan
intelektual yang mereka gunakan. Selama fase ini guru meminta siswa untuk
merekonstruksi pemikiran dan aktivitas yang telah dilakukan selama proses kegiatan
belajarnya.
Metode : Ceramah, diskusi, tanya jawab dan penugasan
F. Media, Alat dan Sumber Pembelajaran
 Media : Tayangan video
 Alat : LCD, Internet
 Sumber : Buku PKn kelas X penerbit Intan Pariwara LKS eksis
G. Langkah Kegiatan/Skenario Pembelajaran
Kegiatan Deskripsi
Alokasi
Waktu
Pendahuluan  Memberikan salam
 Menanyakan kepada siswa kesiapan dan kenyamanan
untuk belajar
 Menanyakan kehadiran siswa
 Mempersilakan salah satu siswa memimpin doa
 Tanya jawab materi mengenai Kewajiban Warga
Negara dalam Proses Demokrasi
 Menyampaikan tujuan pembelajaran
10 menit
Inti  Menyampaikan mengenai Kewajiban Warga Negara
dalam Proses Demokrasi melalui contoh kasus.
 Siswa mendapat penjelasan mengenai teknik Artikulasi
 Siswa dibagi secara berpasangan
 Setiap pasangan secara bergantian menyampaikan
kembali materi yang telah disampaikan guru,
sementara yang lainnya mendengarkan sambil
membuat catatan-catatan kecil mengenai materi yang
telah disampaikan oleh pasangannya
 Setiap siswa secara acak dan bergiliran menyampaikan
kembali hasil wawancara dengan pasangannya
 Siswa yang lain menanggapi
60 menit
Penutup  Klarifikasi/kesimpulan siswa dibantu oleh guru
menyimpulkan materi Kewajiban Warga Negara dalam
20 enit
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 24
Proses Demokrasi
 Evaluasi untuk mengukur ketercapaian tujuan
pembelajaran
 Siswa melakukan refleksi tentang pelaksanaan
pembelajaran
 Siswa membuat tugas laporan mengenai Kewajiban
Warga Negara dalam Proses Demokrasi dalam bentuk
makalah (dikumpulkan pada 2 pertemuan yang akan
datang)
 Mengucapkan salam
H. Media, Alat dan Sumber Pembelajaran
 Media : Tayangan video
 Alat : LCD, Internet
 Sumber : Buku PKn kelas X penerbit Intan Pariwara LKS eksis atau Grafindo
Taupan, M. 2013. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan untuk
SMA-MA/SMK Kelas X. Bandung : Yrama Widya.
Peta Konsep mengenai Kewajiban Warga Negara dalam Proses Demokrasi
I. Penilaian {terlampir}
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 25
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
Satuan Pendidikan : SMA Negeri 1 Cikembar
Mata Pelajaran : PPKN
Kelas / Semester : X / 2
Pokok Materi : Indahnya Hak dan Kewajiban dalam
Berdemokrasi
Sub Pokok Materi : Fungsi Tangggung Jawab Warga Negara
dalam Proses Demokrasi
Pertemuan ke : 4
Peminatan : IPA / IPS
Alokasi Waktu : 2 x 45 Menit
A. Kompetensi Inti
1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong
royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukkan
sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara
efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai
cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
3. Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural
berdasarkan rasa ingintahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan
humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait
penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang
kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah
4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu
menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan.
B. Kompetensi Dasar
1. Menghayati nilai-nilai ajaran agama dan kepercayaan dalam kehidupan
bermasyarakat (KD 1.1).
2. Mengamalkan nilai dan budaya demokrasi dengan mengutamakan prinsip musyawarah
mufakat dalam kehidupan sehari-hari dalam konteks Negara Kesatuan Republik
Indonesia (KD 2.6).
3. Menganalisis kasus pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban sebagai warga Negara
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 26
(KD 3.6).
4. Menyaji analisis penanganan kasus pelanggaran kasus pelanggaran hak dan pengingkaran
kewajiban sebagai warga Negara (KD 4.6)
C. Indikator
1. Menjelaskan hakikat warga negara dalam sistem demokrasi.
2. Menganalisis hak warga negara dalam proses demokrasi.
3. Menganalisis kewajiban warga negara dalam proses demokrasi.
4. Menganalisis fungsi tangggung jawab warga negara dalam proses demokrasi.
5. Mengkomunikasikan hasil analisis hak dan kewajiban warganegara dalam berdemokrasi.
PERTEMUAN IV
D. Materi Pembelajaran
Materi yang disampaikan pada pertemuan pertama ini adalah Bab I, Sub-bab D. “Fungsi
Tangggung Jawab Warga Negara dalam Proses Demokrasi” pelaksanaan pembelajaran secara
umum dibagi tiga tahapan: kegiatan pendahuluan, kegiatan inti, dan kegiatan penutup.
Fungsi Tangggung Jawab Warga Negara dalam Proses Demokrasi
Pernahkah kalian mendengar istilah “Golput”? Apa yang dimaksud dengan Golput? Mengapa dalam
proses demokrasi masih ada masyarakat yang mengambil sikap Golput? Apa fungsi tanggung jawab warga
negara dalam proses demokrasi?
Pelaksanaan hak dan kewajiban dalam demokrasi berdampak pada penyelenggaraan negara dan stabilitas
politik bangsa. Untuk itu, demi kesinambungan penyelenggaraan sistem negara yang demokratis perlu
dikembangkan sikap positif warga negara.
Setiap warga negara Indonesia dituntut untuk menunjukan sikap positif dalam pengembangan nilai-nilai
Demokrasi Pancasila. Perwujudan sikap positif warga negara dalam pengembangan Demokrasi, di
antaranya sebagaiberikut.
a. Melaksanakan hak pilih dan dipilih dalam pemilihan umum.
b. Menjunjung tinggi hukum dan pemerintahan Republik Indonesia.
c. Menyukseskan pemilihan umum yang jurdil dan luber.
d. Melaksanakan pembangunan nasional
e. Bermusyawarahuntuk mufakatdalam mengambil keputusan yang menyangkut kepentingan
bersama.
f. Saling mendukung dalam usaha pembelaan negara.
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 27
g. Saling menghormati kebebasan dalam hidup beragama.
Di samping hak dan kewajiban, warga negara Indonesia memiliki tanggung jawab dalam pelaksanaan
Demokrasi Pancasila. Tanggung jawab tersebut, di antaranya sebagai berikut.
a. Setiap warga negara Indonesia bertanggung jawab terhadap pelaksanaan
Sistem Demokrasi Pancasila.
b. Setiap warga negara Indonesia bertanggung jawab terhadap pelaksanaan pemilihan umum
secara langsung, umum, bebas dan rahasia serta jujur dan adil.
c. Setiap warga negara Indonesia bertanggung jawab atas pelaksanaan Hukum dan
Pemerintahan Republik Indonesia.
d. Setiap warga negara Indonesia bertanggung jawab atas usaha pembelaan negara.
e. Setiap warga negara Indonesia bertanggung jawab atas pelaksaan hak-hak asasimanusia,
mempertahankan, dan mengisi kemerdekaan Indonesia.
Demikian seluruh materi pada Bab 6 ini. Setelah mempelajari bab ini kalian dapat lebih mendalami hak
dan kewajiban dalam berdemokrasi. Kalian perlu mempersiapkan diri untuk berlatih menjawab beberapa
pertanyaan untuk menguji Kompetensi Dasar yang terdapat pada bab ini sehingga kalian dapat mengikuti
Tes Uji Kompetensi dengan hasil yang sangat memuaskan
E. Metode Pembelajaran :
Pendekatan : Saintifik
Strategi : PBM adalah pembelajaran yang menggunakan masalah nyata (autentik) yang
tidak terstruktur (ill-structured) dan bersifat terbuka sebagai konteks bagi peserta didik untuk
mengembangkan keterampilan menyelesaikan masalah dan berpikir kritis serta sekaligus
membangun pengetahuan baru. Langkah-langkah PBM:
Pendekatan : Saintifik
Strategi : Problem Based Learning(PBL)
PBL adalah pembelajaran yang menggunakan masalah nyata (autentik) yang tidak terstruktur
(ill-structured) dan bersifat terbuka sebagai konteks bagi peserta didik untuk
mengembangkan keterampilan menyelesaikan masalah dan berpikir kritis serta sekaligus
membangun pengetahuan baru. Langkah-langkah PBL:
(16) Mengorientasi peserta didik pada masalah
Pembelajaran dimulai dengan menjelaskan tujuan pembelajaran dan aktivitas-aktivitas
yang akan dilakukan. Tahapan ini sangat penting dimana guru harus menjelaskan dengan
rinci apa yang dilakukan oleh siswa maupun guru, serta dijelaskan bagaimana guru akan
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 28
mengevaluasi proses pembelajaran. Hal ini sangat penting untuk memberikan motivasi
agar siswa dapat mengerti dalam pembelajaran yang akan dilakukan. Ada empat hal yang
perlu dilakukan dalam proses ini, yaitu:
a. Tujuan utama pengajaran tidak untuk mempelajari sejumlah besar informasi baru,
tetapi lebih kepada belajar bagaimana menyelidiki masalah-masalah penting dan
bagaimana menjadi siswa yang mandiri.
b. Permasalahan dan pertanyaan yang diselidiki tidak mempunyai jawaban mutlak
“benar“, sebuah masalah yang rumit atau kompleks mempunyai banyak penyelesaian
dan seringkali bertentangan.
c. Selama tahap penyelidikan (dalam pengajaran ini), siswa didorong untuk mengajukan
pertanyaan dan mencari informasi. Guru akan bertindak sebagai pembimbing yang
siap membantu, sedangkan siswa harus berusaha untuk bekerja mandiri atau dengan
temannya.
d. Selama tahap analisis dan penjelasan, siswa didorong untuk menyatakan ide-idenya
secara terbuka. Semua peserta didik diberi peluang untuk menyumbang kepada
penyelidikan dan menyampaikan ide-ide mereka.
(17) Mengorganisasikan kegiatan pembelajaran.
Di samping mengembangkan keterampilan memecahkan masalah, pembelajaran PBL juga
mendorong peserta didik belajar berkolaborasi. Pemecahan suatu masalah sangat
membutuhkan kerjasama dan sharing antar anggota. Oleh sebab itu guru dapat memulai
kegiatan pembelajaran dengan membentuk kelompok-kelompok siswa, masing-masing
kelompok akan memilih dan memecahkan masalah yang berbeda. Prinsip-prinsip
pengelompokan siswa dalam pembelajaran kooperatif dapat digunakan dalam konteks ini
seperti: kelompok harus heterogen, pentingnya interaksi antar anggota, komunikasi yang
efektif, adanya tutor sebaya, dan sebagainya. Guru sangat penting memonitor dan
mengevaluasi kerja masing-masing kelompok untuk menjaga kinerja dan dinamika
kelompok selama pembelajaran.
Setelah siswa diorientasikan pada suatu masalah dan telah membentuk kelompok belajar,
selanjutnya guru menetapkan subtopik-subtopik yang spesifik, tugas-tugas penyelidikan,
dan jadwal. Tantangan utama bagi guru pada tahap ini adalah mengupayakan agar semua
siswa aktif terlibat dalam kegiatan penyelidikan sehingga hasil-hasil penyelidikan sebagai
penyelesaian terhadap permasalahan tersebut, mengembangkan dan menyajikan hasil
karya, serta memamerkannya. Guru bertanggungjawab untuk melakukan monitor
terhadap aktivitas peserta didik selama menyelesaikan proyek. Monitoring dilakukan
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 29
dengan cara memfasilitasi peserta didik pada setiap proses. Dengan kata lain guru
berperan menjadi mentor bagi aktivitas siswa. Agar mempermudah proses monitoring,
dibuat sebuah rubrik yang dapat merekam keseluruhan aktivitas yang penting.
(18) Membimbing penyelidikan mandiri dan kelompok
Penyelidikan adalah inti dari PBL. Meskipun setiap situasi permasalahan memerlukan
teknik penyelidikan yang berbeda, namun pada umumnya melibatkan karakter yang
identik, yakni pengumpulan data dan eksperimen, berhipotesis dan penjelasan, dan
memberikan pemecahan. Pengumpulan data dan eksperimentasi merupakan aspek yang
sangat penting. Pada tahap ini, guru harus mendorong siswa untuk mengumpulkan data
dan melaksanakan eksperimen (mental maupun aktual) sampai mereka betul-betul
memaHAKi dimensi situasi permasalahan. Tujuannya adalah agar siswa mengumpulkan
cukup informasi untuk menciptakan dan membangun ide mereka sendiri. Guru membantu
siswa mengumpulkan informasi sebanyak-banyaknya dari berbagai sumber, dan
mengajukan pertanyaan pada siswa untuk berpikir tentang masalah dan ragam informasi
yang dibutuhkan untuk sampai pada pemecahan masalah yang dapat dipertahankan.
Setelah siswa mengumpulkan cukup data dan memberikan permasalahan tentang
fenomena yang mereka selidiki, selanjutnya mereka mulai menawarkan penjelasan dalam
bentuk hipotesis, penjelasan, dan pemecahan. Selama pembelajaran pada fase ini, guru
mendorong siswa untuk menyampaikan ide-idenya dan menerima secara penuh. Guru
juga harus mengajukan pertanyaan yang mendorong siswa berpikir tentang kelayakan
hipotesis dan solusi yang mereka buat serta kualitas informasi yang dikumpulkan.
(19) Mengembangkan dan Menyajikan hasil karya
Tahap penyelidikan diikuti dengan menciptakan artefak (hasil karya) dan pameran.
Artefak lebih dari sekedar laporan tertulis, namun bisa suatu video tape (menunjukkan
situasi masalah dan pemecahan yang diusulkan), model (perwujudan secara fisik dari
situasi masalah dan pemecahannya), program komputer, dan sajian multimedia. Tentunya
kecanggihan artefak sangat dipengaruhi tingkat berpikir siswa. Langkah selanjutnya
adalah mempamerkan hasil karyanya dan guru berperan sebagai organisator pameran.
Akan lebih baik jika dalam pameran ini melibatkan siswa lainnya, guru-guru, orang tua,
dan lainnya yang dapat menjadi “penilai” atau memberikan umpan balik.
(20) Analisis dan Evaluasi Proses Pemecahan Masalah
Fase ini merupakan tahap akhir dalam PBL. Fase ini dimaksudkan untuk membantu siswa
menganalisis dan mengevaluasi proses mereka sendiri dan keterampilan penyelidikan dan
intelektual yang mereka gunakan. Selama fase ini guru meminta siswa untuk
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 30
merekonstruksi pemikiran dan aktivitas yang telah dilakukan selama proses kegiatan
belajarnya.
Metode : Ceramah, diskusi, tanya jawab dan penugasan
F. Media, Alat dan Sumber Pembelajaran
 Media : Tayangan video
 Alat : LCD, Internet
 Sumber : Buku PKn kelas X penerbit Intan Pariwara LKS eksis
G. Langkah Kegiatan/Skenario Pembelajaran
Kegiatan Deskripsi
Alokasi
Waktu
Pendahuluan  Memberikan salam
 Menanyakan kepada siswa kesiapan dan kenyamanan
untuk belajar
 Menanyakan kehadiran siswa
 Mempersilakan salah satu siswa memimpin doa
 Tanya jawab materi mengenai Fungsi Tangggung Jawab
Warga Negara dalam Proses Demokrasi
 Menyampaikan tujuan pembelajaran
10 menit
Inti  Menyampaikan mengenai Fungsi Tangggung Jawab
Warga Negara dalam Proses Demokrasi melalui contoh
kasus.
 Siswa mendapat penjelasan mengenai teknik Artikulasi
 Siswa dibagi secara berpasangan
 Setiap pasangan secara bergantian menyampaikan kembali
materi yang telah disampaikan guru, sementara yang
lainnya mendengarkan sambil membuat catatan-catatan
kecil mengenai materi yang telah disampaikan oleh
pasangannya
 Setiap siswa secara acak dan bergiliran menyampaikan
kembali hasil wawancara dengan pasangannya
 Siswa yang lain menanggapi
60 menit
Penutup  Klarifikasi/kesimpulan siswa dibantu oleh guru
menyimpulkan materi mengenai Fungsi Tangggung Jawab
Warga Negara dalam Proses Demokrasi
 Evaluasi untuk mengukur ketercapaian tujuan
pembelajaran
20 menit
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 31
 Siswa melakukan refleksi tentang pelaksanaan
pembelajaran
 Siswa membuat tugas laporan mengenai Fungsi
Tangggung Jawab Warga Negara dalam Proses Demokrasi
dalam bentuk makalah (dikumpulkan pada 2 pertemuan
yang akan datang)
 Mengucapkan salam
H. Media, Alat dan Sumber Pembelajaran
 Media : Tayangan video
 Alat : LCD, Internet
 Sumber : Buku PKn kelas X penerbit Intan Pariwara LKS eksis atau Grafindo
Taupan, M. 2013. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan untuk
SMA-MA/SMK Kelas X. Bandung : Yrama Widya.
Peta Konsep mengenai Fungsi Tangggung Jawab Warga Negara dalam
Proses Demokrasi
I. Penilaian {terlampir}
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 32
/lampiran
Tugas Mandiri:
Perhatikan Gambar berikut:
Tuliskan pertanyan- pertanyan yang ingin kalian ketahui jawabannya.
1 ……………………………………………………………………………………………………………
2. ……………………………………………………………………………………………………………
3……………………………………………………………………………………………………………
4…………….................................…………………………………………………………………………
5 ……………………………………………………………………………………………………………
6. ……………………………………………………………………………………………………………
7……………………………………………………………………………………………………………
8…………….................................…………………………………………………………………………
9 ……………………………………………………………………………………………………………
10. …………………………………………………………………………………………………………
Amatilah dan pahami isi Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 Pasal28
berikut.
Kemerdekaan berserikat dan berkumpul, mengeluarkan pikiran dengan lisan dan
tulisan dan sebagainya ditetapkan denganundang- undang.
Setelah kalian membaca dan memahami isi pasal tersebut, pasti ada yang akan kalian tanyakan? Tuliskan
pertanyaanya di bawah ini.
1. Bagaimana hubungannya Pasal28 dengan hakikat warga negara?
2. Mengapa pasal ini menjadi jaminan warga negara dalam demokrasi?
3. ................................................................................................................
4. .................................................................................................................
5. .................................................................................................................
Carilah oleh kalian informasi di media cetak elektronik atau sumber lain tentang orang asing yang
menjadi warga negara Indonesia. Kemudian, berikanlah komentar atau pendapat kalian.
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 33
Nama orang
……………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………...
……………………………………………………………………………...
Sebab menjadi WNI
……………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………...
.…………………………………………………………………………......
Pendapat kalian
……………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………...
.…………………………………………………………………………......
Diskusikan dan cari di internet atau sumber lain dengan teman kalian tentang pengertian sistem demokrasi
dan kelebihannya.. Tuliskan pendapat kalian dengan jujur tentang pengertian sistem demokrasi.
1 Sistem Demokrasi ……………………
Kelebihan:
……………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………...
.…………………………………………………………………………......
Kekurangan:
……………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………...
.…………………………………………………………………………......
2 Sistem Demokrasi ……………………
Kelebihan:
……………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………...
.…………………………………………………………………………......
Kekurangan:
……………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………...
.…………………………………………………………………………......
3 Sistem Demokrasi ……………………
Kelebihan:
……………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………...
.…………………………………………………………………………......
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 34
Kekurangan:
……………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………...
.…………………………………………………………………………......
Diskusikan dengan teman kalian dan lakukan pengamatan tentang sikap dan perilaku yang kurang
mencerminkan adanya penerapan sistem demokrasi dalam lingkungan keluarga, sekolah, masyarakat,
bangsa, dan negara
Lingkungan
Sikap dan Perilaku yang
Kurang Mencerminkan
Demokrasi
Akibat dari Sikap
Kurang Menerapkan
Demokrasi
Cara Membina dan
Membiasakan Demokrasi
1. Keluarga
2. Sekolah
3. Masyarakat
4. Bangsa
dan Negara
5. dengan teman
a. ………................
b. ………................
c. ………................
a. ………................
b. ………................
c. ………................
a. ………................
b. ………................
c. ………................
a. ………................
b. ………................
c. ………................
a. ………................
b. ………................
c. ………................
a. ………………
b. …………........
c. ……………....
a. ……………....
b. …………........
c. ……………....
a. ………………
b. …………........
c. ……………....
a. …………........
b. ……………....
c. ……………....
a. ………................
b. ………................
c. ………................
a. ………......................
b. ………......................
c. ………......................
a. ………......................
b. ………......................
c. ………......................
a. ………......................
b. ………......................
c. ………......................
a. ………......................
b. ………......................
c. ………......................
a. ………................
b. ………................
c. ………................
Perhatikan gambar berikut:
Berdasarkan gambar tersebut,jawablah pertanyaan berikut dengan tepat.
1. Bagaimana hubungan gambar tersebut dengan hak dan kewajiban?
………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 35
2. Mengapa hal tersebut masih terjadi?
………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………
3. Sebutkan faktor penyebabnya
………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………
4. Bagaimana cara mengatasinya?
………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………
5. Tuliskan pertanyaan lainnya yang mungkin kalian perlu tanyakan
………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………
Carilah fenomena atau foto di media cetak yang terjadi di lingkungan sekitar kalian yang
berkaitan dengan pelanggaran hak. Potretlah atau gunting gambarnya oleh kalian dan tempelkan
di bawah ini. Tunjukkan hasil karya kalian pada guru di kelas dengan memberikan tanggapan/
pendapat.
Tempelkan foto atau lukisan di sini
Pendapat/tanggapan kalian
……………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………
…………………………...............................................................................
Pasal-Pasaldalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 yang Mengatur Hak
Warga Negara
No. Pasal Bunyi Pasal Hak tentang
1. 27 Ayat (1)
Segala warga negara bersamaan
kedudukannya di dalam hukum dan
pemerintahan dan wajib menjunjung
hukum dan pemerintahan itu dengann
tidak ada kecualinya.
Persamaan kedudukan di depan hukum
dan pemerintahan
2. 27 Ayat (2)
3. 28
4. 28D Ayat (3)
5. 28E Ayat (3)
6. 1 Ayat (2)
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 36
7. 2 Ayat (1)
8. 6A Ayat (1)
9. 19 Ayat (1)
10. 22C Ayat (1)
Cermati artikel berikut:
SIMALUNGUN – Aparat Nagori Kahean, Dolok Batu Nanggar, Simalungun sangat kesulitan menarik
Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) dari masyarakat. Akibatnya, pencapaian PBB dari daerah tersebut
menjadi rendah. Hingga Oktober, dari Rp13 juta target PBB,yang tertagih masih sekitar 40 persen.
Setelah ditelesuri METRO, ternyata penyebab utamanya adalah sangat rendahnya kesadaran
masyarakat untuk membayar PBB. Padahal, PBB itu ditagih untuk dikembalikan kepada masyarakat
dengan fasilitas pembangunan oleh pemerintah. Hal ini disampaikan Pengulu Nagori Kahean, Saidi, Rabu
(30/10). “Rendahnya kesadaran masyarakat membayar PPB membuat pihak aparat Nagori Kahean
kesulitan menarik PBB sebagaikewajiban yang harus dibayarkan masyarakat,” kata Saidi.
Selain disebabkan rendahnya kesadaran masyarakat, juga tak sedikit masyarakat dari luar daerah yang
memiliki tanah dan bangunan di Nagori Kahean. Karenanya, program jemput bola tidak mampu untuk
mencapai target,karena masyarakat masih suka berpindah-pindah.
“Kita sadari, untuk mencapai target PBB masih sulit, karena pemilik tanah atau bangunan bukan hanya
warga Nagori Kahean tapi juga warga di luar Nagori Kahean,” kata Saidi. Begitupun tambah Saidi, untuk
mempermudah pelayanan kepada masyarakat, sekalipun sudah di luar jam kerja, pihaknya selalu
mengimbau warga luar yang tidak sempat membayar PBB pada jam kantor, bisa langsung membayarnya
ke alamat rumah pangulu.
“Kalau masyarakat merasa tidak punya waktu membayar PBB saat jam kantor, kita tetap melayani
mereka sekalipun datang ke rumah. Yang penting, bagaimana mereka (masyarakat, red) mau membayar
PPB,” terang Saidi.
Dia mencontohkan seorang warga luar Nagori Kahean yang rajin membayar PBB tanahnya, yakni J.
Saragih (40) warga Nagori Silau Bayu, Gunung Maligas. Dia membayar PBB setelah empat tahun tidak
membayar. Kepada pangulu, Saragih mengaku tidak membayar pajaknya karena kesibukan. Setelah
mengetahui dapat membayar langsung ke rumah pangulu, diapun langsung datang dan membayarnya. “J
Saragih mengaku, kalau saat jam kerja, dia tak sempat datang ke Kantor Pangulu Nagori Kahean
membayar PBB. Karena,dia datang langsung ke rumah saya,” aku Saidi.
Dengan contoh J. Saragih, Saidi berharap agar masyarakat lain baik warga Nagori Kahean maupun luar
yang merasa belum membayar PBB, segera melunasinya ke kantor pangulu atau langsung ke rumah
pangulu, mengingat sebentar lagi mau ganti tahun. Dijelaskan Saidi, sesuai penjelasan Pasal 1 UU
Nomor 12 Tahun 1985 junto UU Nomor 12 Tahun 1994 menyebutkan, PBB adalah pajak negara yang
sebagian besar penerimaannya merupakan pendapatan daerah, yang antara lain dipergunakan untuk
penyediaan fasilitas yang dinikmati oleh pemerintah pusat dan pemerintah daerah.
Memang diakui Saidi, beberapa faktor membuat masyarakat kurang taat membayar PBB disebabkan
beberapa faktor, yakni faktor pendidikan, ekonomi, sosialisasi, penegakan hukum, dan kurangnya kontrol
serta pengawasan dari instansi terkait. “Namun yang paling berpengaruh adalah faktor pendidikan,
ekonomi, dan sosialisasi,” katanya.
Berdasarkan berita tersebut, jawablah pertanyaan berikut dengan tepat.
1. Mengapa kesadaran masyarakat kita dalam membayar pajak bumi dan
bangunan (PBB) masih kurang?
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 37
……………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………
…………………………………………....................................................
2. Bagaimana usaha pemerintah untuk menyadarkan masyarakat agar
membayar PBB?
……………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………
…………………………………………....................................................
3. Sebutkan faktor penyebab kurangnya kesadaran masyarakat dalam
membayar pajak bumi dan bangunan (PBB)?
……………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………
…………………………………………....................................................
4. Apakah masyarakat tidak menyadari bahwa membayar pajak bumi dan
bangunan merupakan kewajiban?
……………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………
…………………………………………....................................................
5. Selanjutnya, buatlah pertanyaan lain oleh kalian.
……………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………
…………………………………………....................................................
Cermati gambar berikut:
Berdasarkan gambar di atas,jawablah pertanyaan berikut dengan tepat.
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 38
1. Bagaimana menurut kalian tentang lembaga Komisi Pemilihan Umum?
Apakah sudah berperan sesuai dengan fungsinya?
………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………
……………………………………..................................................................
2. Mengapa sering terjadi unjuk rasa terhadap hasil pemilu/pilkada dengan
mendatangi kantor KPU setempat?
………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………..…
3. Apakah unjuk rasa atau demonstrasi itu sesuaidengan budaya bangsa?
………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………..……………
4. Bagaimana sebaiknya yang harus dilakukan, baik pengunjuk rasa maupun
lembaga KPU?
………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………
5. Tuliskan pendapatkalian tentang pelaksanaanprosesdemokrasi di Indonesia?
………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………..……………
Diskusikan dengan teman kalian tentang permasalahan hak dan kewajiban warga negara dalam
berbagai bidang
No. Bidang Hak Kewajiban
1. Politik
Hak untuk memilih dan dipilih,
mendirikan dan memasuki suatu
organisasi sosial politik dan ikut serta
dalam pemerintahan.
Memilih dalam pemilihan umum atau pelaksanaan
demokrasi lain.
2. Pendidikan
3. Ekonomi
4. Sosial budaya
5. Hankam
6. Hukum
7. Agama
8. Kesehatan
9. Tenaga kerja
10. Komunikasi
Coba kalian renungkan mengenai hak dan kewajiban sebagai perwujudan nilai-nilai demokrasi dalam
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 39
kehidupan sehari-hari.
1. Bila hak kalian dilanggar, apa tindakan kalian? Bolehkah bertindak sewenang-wenang?
2. Pernahkah kalian membeli barang yang original (asli), bukan hasil bajakan atau kejahatan melalui
perdagangan illegal, seperti VCD bajakan, buku bajakan, kendaraan motor tanpa surat-suarat, dan
sebagainya? Bagaimana sikap kalian ketika ada yang menawaribarang tersebut?
3. Coba kemukakan hak dan kewajiban kalian sebagai pelajar?
4. Bagaimana jika kalian melanggar hak orang lain dan mengabaikan kewajiban?
5. Apa manfaat yang kalian dapatkan dari pembelajaran ini?
Praktik Belajar Kewarganegaraan
Diskusikan dengan kelompok kalian tentang proses demokrasi yang pernah dilakukan di lingkungan
sekitar kalian (keluarga, sekolah, dan masyarakat). Apa akibatnya jika hak dan kewajiban tidak
dilaksanakan dengan penuh tanggungjawab?
No. Lingkungan Permasalahan
Bentuk Pengambilan
Keputusan Tanggung Jawab
1. Keluarga
a. ………………......
b. ………………......
c. ………………......
………………......
………………......
………………......
………………............
………………............
………………............
2. Sekolah
a. ………………......
b. ………………......
c. ………………......
………………......
………………......
………………......
………………............
………………............
………………............
3. Masyarakat
a. ………………......
b. ………………......
c. ………………......
………………......
………………......
………………......
………………............
………………............
………………............
Berikut ini contoh perilaku yang mungkin saja kalian lakukan. Sebelumnya, kalian baca terlebih dahulu
semua contoh perilaku, kemudian kalian tentukan perilaku tersebut termasuk yang baik atau buruk
dengan memberi tanda ceklist (V) pada kolom pilihanmu. Kemudian, berikan alasannya!
No Pelakonan Baik Buruk Alasan
1
Memusyawarahkan masalah yang
menyangkut kepentingan bersama
2
Melaksanakan kewajiban di
keluarga, misalnya menyapu
halaman, mengepel lantai, dan
mencuci pakaian sendiri
3 Memaksakan kehendak kepada
anggota keluarga yang lain
4 Hanyabergaul dengan teman yang
sama agamanya
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 40
5 Menghargai pendapat teman yang
berbeda pendapat
6 Menghindari permusuhan dengan
siapapun
7 Berani menyampaikan pendapat
untuk kepentingan sendiri
8 Menolak perbedaan pendapat
9
Memberikan kesempatan kepada
orang lain untuk menyampaikan
pendapat
10 Menyalahkan pendapat orang lain
yang berbeda usianya.
Uji Kompetensi
Jawablah soal-soal berikut.
1. Apa yang dimaksud dengan warga negara Indonesia?Jelaskan perbedaannya dengan penduduk.
2. Apa yang dimaksud dengan hak dan kewajiban? Jelaskan keterkaitan keduannya.
3. Mengapa sebagai warga negara kita harus mendahulukan kewajiban daripada hak? Jelaskan jawaban
kalian
4. Bagaimana hubungan antara hak dan kewajiban warga negara dengan proses demokrasi?
5. Bagaimana pendapat kalian dengan masyarakat kita yang masih kurang memiliki rasa tanggung
jawab dalam proses demokrasi di Indonesia?
a. Lembar Observasi dan kinerja presentasi
LEMBAR PENGAMATAN OBSERVASI
DAN KINERJA PRESENTASI
Mata Pelajaran : PPKN
Kelas/Program : X/IPA/IPS
Kompetensi : __________________
No Nama Peserta didik
Observasi Kinerja Presentasi
Jml
Skor
NilaiAkt Disl Kerjsm Prnsrt Visual Isi
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
1. AFRISKO ADHA
MACOLA
4 4 3 4 3 3 21
2. AGRY LEOFANNY
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 41
3. ANA RANIRI UTARI
4.
5.
6.
Rubrik Penilaian Pengamatan/Observasi
No Aspek yang dinilai Rubrik Skor
1. Aktivitas Menunjukkan aktivitas yang sangat tinggi
dan memberikan makna bagi diri
sendiri/kelompok
4
Menunjukkan aktivitas yang tinggi dan
memberikan makna bagi diri
sendiri/kelompok
3
Menunjukkan aktivitas yang cukup tetapi
kurang memberikan makna bagi diri
sendiri/kelompok
2
Tidak menunjukkan aktivitas yang
memberikan makna bagi diri
sendiri/kelompok
1
2. Kerjasama Dapat bekerjasama dalam kelompok, dan
memberikan warna dalam kelompok
tersebut
4
Dapat bekerja sama dalam kelompok, dan
cukup memberikan warna dalam kelompok
3
Dapat bekerja sama dalam kelompok, tetapi
kurang memberikan warna dalam kelompok
2
Tidak menunjukkan aktivitas kerjasama
dalam kelompok.
1
3. Disiplin Mengikuti seluruh kegiatan dari awal
sampai akhir dengan baik dan memberikan
warna dalam kegiatan
4
Mengikuti seluruh kegiatan dari awal
sampai akhir dengan baik membeirkan
3
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 42
waran dalam kegiatan
Mengikuti seluruh kegiatan dari awal
sampai akhir dengan baik dan membeirkan
waran dalam kegiatan
2
Mengikuti seluruh kegiatan dari awal
sampai akhir dengan baik dan membeirkan
waran dalam kegiatan
1
Rubrik Penilaian Kinerja Presentasi
No Aspek yang dinilai Rubrik Skor
1. Peran serta dalam presentasi Terlibat aktif dalam presentasi dan
memberikan makna dalam presentasi
3
Terlibat aktif dalam presentasi tetapi kurang
memberikan makna dalam presentasi
2
Tidak terlibat aktif dalam presentasi 1
2. Visualisasi dalam presentasi Bersuara jelas dan keras saat melakukan
presentasi
3
Bersuara jelas tetapi kurang keras saat
melakukan presentasi
2
Bersuara kurang jelas dan kurang keras saat
melakukan presentasi
1
3. Isi Presentasi Isi presentasi yang disampaikan lengkap
sesuai dengan materi ajar
3
Isi presentasi yang disampaikan sesuai
dengan materi ajar, tetapi kurang lengkap
2
Isi presentasi yang disampaikan kurang
sesuai materi ajar dan kurang lengkap.
1
Keterangan :
3. Sangat tinggi
2. Tinggi
1. Kurang
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 43
PENILAIAN PRESENTASI
(hasil pengumpulan data/laporan penelitian/dll)
Tanggal /bulan/tahun : ................................................................
Nama/kelompok : ................................................................
Kelas/Smt : .................................................................
Mata Pelajaran : .................................................................
Judul Presentasi : ……………………………………………..
No
Aspek Penilaian Bobot Skor Nilai
1 KEMAMPUAN MENDESKRIPSIKAN GAGASAN
a. Ide pokok laporan
b. Keruntutan berpikir dari latar belakang, masalah,
tujuan, hasil, dan kesimpulan.
c. Penggunaan Bahasa Indonesia.
15%
2 KEMAMPUAN MENJELASKAN ISI PRESENTASI
a. Kelancaran penyampaian gagasan
b. Kejelasan metode dan prosedur kerja
15%
3 KEMAMPUAN MENUNJUKKAN ORISINALITAS
a. Bukti empirik atas argumen
b. Konsistensi argumentasi
15%
4 KEMAMPUAN MENJELASKAN INOVASI DAN
MANFAAT
a. Sifat kebaruan hasil karya
b. Kesesuaian antara materi penulisan dengan
penugasan dari guru
15%
5 KEMAMPUAN MEMPERTAHANKAN KONSEP
DALAM MENJAWAB PERTANYAAN
20%
a. Kemampuan berargumentasi, ketangguhan dan
konsistensi, berkomunikasi lisan
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 44
b. Keruntutan dalam penalaran
c. Ketepatan dalam menjawab pertanyaan
d. Akurasi uraian materi dengan kesimpulan
6 KEMAMPUAN MENJELASKAN HASIL 15%
a. Originalitas atas keaslian karya
b. Keefektifan atau pencapaian tujuan/prestasi
c. Dampak atau manfaatnya
7 SIKAP DALAM PRESENTASI 5%
a. Kerapihan
b. Kesopanan
Catatan : Skor 1-5 (1. Sangat Kurang, 2. Kurang, 3. Cukup, 4. Baik, 5. Sangat Baik)
Nilai = bobot x skor
PENILAIAN PORTOFOLIO
(hasil pengumpulan data/laporan penelitian/dll)
Tanggal /bulan/tahun : ..............................................................................
Nama peserta didik : ...............................................................................
Kelas/Smt : ...............................................................................
Mata Pelajaran : ...............................................................................
Kompetensi Inti/Kompetensi Dasar : …………………………………………………
No Komponen Portofolio Bobot Skor Nilai
1 KERUNTUTAN PENYUSUNAN PORTOFOLIO
a. Runtut dari tugas awal sampai akhir (lengkap)
b. Runtut berdasarkan hari, tanggal, bulan dan tahun
25%
2 KELENGKAPAN PORTOFOLIO
c. a. Lengkap setiap Kompetensi Inti dan Kompentensi
Dasar
d. b. …………………………..
25%
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 45
3 KERAPIAN PENYUSUNAN PORTOFOLIO
c. Rapi dan tidak kotor
d. ………………………
25%
4 KEBERMANFAATAN PORTOFOLIO
c. Bermanfaat untuk perbaikan dimasa depan
d. ………………………..
25%
Catatan : Skor 1-5 (1. Sangat Kurang, 2. Kurang, 3. Cukup, 4. Baik, 5. Sangat Baik)
Nilai = bobot x skor
Evaluasi Hasil
1. Soal Pilihan Ganda
Evaluasi BAB ___ Buku PPKn halaman _____ no ___ sampai dengan ____
Kunci Jawaban
1. ..... 6. ....
2. ..... 7. ....
3. ..... 8. ....
4. ..... 9. ....
5. ..... 10. .....
2. Soal Uraian
Buku PPKn halaman _____ sampai dengan ______
Kunci Jawaban
1. _____________________________________________________________________
__
2. _____________________________________________________________________
__
3. _____________________________________________________________________
__
4. _____________________________________________________________________
__
5. _____________________________________________________________________
__
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 46
Evaluasi Pembelajaran (Proses)
 Lembar kegiatan diskusi
No
Nam
a
Sisw
a
Aspek pengamatan
Jum
lah
skor
Nil
ai
Ket
Kerj
a
sam
a
Menkomunikasik
an pendapat
Toleran
si
Keaktif
an
Mengharg
ai
pendapat
teman
Keterangan Skor :
Masing-masing kolom diisi dengan kriteria :
4 : Baik Sekali
3 : Baik
2 : Cukup
1 : Kurang
𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 =
∑ Skor perolehan
Skor Maksimal
X 100
Kriteria Nilai :
A = 80 – 100 : Baik Sekali
B = 70 – 79 : Baik
C = 60 – 69 : Cukup
D = < 60 : Kurang
 Rubrik penilaian presentasi
N
o
Na
ma
Sis
wa
Aspek pengamatan Ju
mla
h
sko
r
Nil
ai
K
et
Komuni
kasi
Sistemati
ka
penyampa
ian
Wawas
an
Keberan
ian
Antus
ias
Gesture
dan
penamp
ilan
Keterangan Skor :
Masing-masing kolom diisi dengan kriteria :
4 : Baik Sekali
3 : Baik
2 : Cukup
1 : Kurang
𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 =
∑ Skor perolehan
Skor Maksimal
X 100
Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp
ppkn kelas x semester 1 Halaman: 47
Kriteria Nilai :
A = 80 – 100 : Baik Sekali
B = 70 – 79 : Baik
C = 60 – 69 : Cukup
D = < 60 : Kurang
 Format penilaian makalah
Struktur Makalah Indikator Nilai
Pendahuluan
Menunjukkan dengan tepat isi :
 Latar belakang masalah
 Rumusan masalah
 Tujuan penulisan
Isi
 Orisinalitas makalah
 Ketepatan memilih kasus
 Ketepatan penanggulangan atas kasus
yang dipilih
 Struktur/logika penulisan disusun dengan
jelas sesuai dengan metode yang dipakai
 Bahasa yang digunakan sesuai dengan
EYD dan komunikatif
 Daftar pustaka yang dapat dipertanggung
jawabkan (ilmiah)
 Menghindari sumber (akun) yang belum
dikaji secara ilmiah
Penutup
 Kesimpulan sesuai dengan rumusan
masalah
 Saran relevan dengan kajian dan berisi
pesan untuk peningkatan terhadap
penegakkan HAM
Jumlah
Kriteria penilaian untuk masing-masing indikator :
Sangat sesuai 4
Sesuai 3
Cukup 2
Kurang 1
𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 =
∑ Skor perolehan
Skor Maksimal
X 100

More Related Content

What's hot

presentasi pkn"Membina Kesadaran Berkonstitusi"
presentasi pkn"Membina Kesadaran Berkonstitusi"presentasi pkn"Membina Kesadaran Berkonstitusi"
presentasi pkn"Membina Kesadaran Berkonstitusi"tri wulandari
 
Kompetensi Dasar PPkn SMA K13
Kompetensi Dasar PPkn SMA K13Kompetensi Dasar PPkn SMA K13
Kompetensi Dasar PPkn SMA K13fahmyfadyllah
 
PPT Penerapan Sila Ke-4 Dalam Demokrasi Di Indonesia
PPT Penerapan Sila Ke-4 Dalam Demokrasi Di IndonesiaPPT Penerapan Sila Ke-4 Dalam Demokrasi Di Indonesia
PPT Penerapan Sila Ke-4 Dalam Demokrasi Di IndonesiaDimas Firmansyah
 
06. pendidikan kewarganegaraan (c)
06. pendidikan kewarganegaraan (c)06. pendidikan kewarganegaraan (c)
06. pendidikan kewarganegaraan (c)eli priyatna laidan
 
Prediksi materi soal berdasarkan kisi p kn
Prediksi materi soal berdasarkan kisi p knPrediksi materi soal berdasarkan kisi p kn
Prediksi materi soal berdasarkan kisi p knarif widyatma
 
Rencana pelaksanaan pembelajaran pkn xii kur 2013 bab 1
Rencana pelaksanaan pembelajaran pkn xii kur 2013 bab 1Rencana pelaksanaan pembelajaran pkn xii kur 2013 bab 1
Rencana pelaksanaan pembelajaran pkn xii kur 2013 bab 1eli priyatna laidan
 
Bangsa, negara, sikap keterbukaan dan keadilan
Bangsa, negara, sikap keterbukaan dan keadilanBangsa, negara, sikap keterbukaan dan keadilan
Bangsa, negara, sikap keterbukaan dan keadilaneli priyatna laidan
 
Tugas makalah (budaya demokrasi)
Tugas makalah (budaya demokrasi) Tugas makalah (budaya demokrasi)
Tugas makalah (budaya demokrasi) Rietz Wiguna
 
Rpp ppkn sma xi bab 1 pertemuan 2
Rpp ppkn sma xi bab 1 pertemuan 2Rpp ppkn sma xi bab 1 pertemuan 2
Rpp ppkn sma xi bab 1 pertemuan 2eli priyatna laidan
 
Rpp ppkn kls x bab 3 fungsi dan kewenangan lembaga lembaga negara
Rpp ppkn kls x bab 3 fungsi dan kewenangan lembaga lembaga negaraRpp ppkn kls x bab 3 fungsi dan kewenangan lembaga lembaga negara
Rpp ppkn kls x bab 3 fungsi dan kewenangan lembaga lembaga negaraeli priyatna laidan
 
Tugas makalah (demokrasi pancasila)
Tugas makalah (demokrasi pancasila)Tugas makalah (demokrasi pancasila)
Tugas makalah (demokrasi pancasila)Rietz Wiguna
 
Rpp ppkn sma xi bab 6 pertemuan 1
Rpp ppkn sma xi bab 6 pertemuan 1Rpp ppkn sma xi bab 6 pertemuan 1
Rpp ppkn sma xi bab 6 pertemuan 1eli priyatna laidan
 
52. rppk pkn-sma-kls-xii-ok-1
52. rppk pkn-sma-kls-xii-ok-152. rppk pkn-sma-kls-xii-ok-1
52. rppk pkn-sma-kls-xii-ok-1Risky Widodo
 
[Materi umum] ppk nn sma-ma
[Materi umum] ppk nn sma-ma[Materi umum] ppk nn sma-ma
[Materi umum] ppk nn sma-maAchmad Junaidi
 
Rencana pelaksanaan pembelajaran pkn xii kur 2013 bab 4
Rencana pelaksanaan pembelajaran pkn xii kur 2013 bab 4Rencana pelaksanaan pembelajaran pkn xii kur 2013 bab 4
Rencana pelaksanaan pembelajaran pkn xii kur 2013 bab 4eli priyatna laidan
 

What's hot (18)

presentasi pkn"Membina Kesadaran Berkonstitusi"
presentasi pkn"Membina Kesadaran Berkonstitusi"presentasi pkn"Membina Kesadaran Berkonstitusi"
presentasi pkn"Membina Kesadaran Berkonstitusi"
 
RPP SMA PPKN Kelas XI
RPP SMA PPKN Kelas XIRPP SMA PPKN Kelas XI
RPP SMA PPKN Kelas XI
 
Kompetensi Dasar PPkn SMA K13
Kompetensi Dasar PPkn SMA K13Kompetensi Dasar PPkn SMA K13
Kompetensi Dasar PPkn SMA K13
 
PPT Penerapan Sila Ke-4 Dalam Demokrasi Di Indonesia
PPT Penerapan Sila Ke-4 Dalam Demokrasi Di IndonesiaPPT Penerapan Sila Ke-4 Dalam Demokrasi Di Indonesia
PPT Penerapan Sila Ke-4 Dalam Demokrasi Di Indonesia
 
06. pendidikan kewarganegaraan (c)
06. pendidikan kewarganegaraan (c)06. pendidikan kewarganegaraan (c)
06. pendidikan kewarganegaraan (c)
 
Prediksi materi soal berdasarkan kisi p kn
Prediksi materi soal berdasarkan kisi p knPrediksi materi soal berdasarkan kisi p kn
Prediksi materi soal berdasarkan kisi p kn
 
Rencana pelaksanaan pembelajaran pkn xii kur 2013 bab 1
Rencana pelaksanaan pembelajaran pkn xii kur 2013 bab 1Rencana pelaksanaan pembelajaran pkn xii kur 2013 bab 1
Rencana pelaksanaan pembelajaran pkn xii kur 2013 bab 1
 
Bangsa, negara, sikap keterbukaan dan keadilan
Bangsa, negara, sikap keterbukaan dan keadilanBangsa, negara, sikap keterbukaan dan keadilan
Bangsa, negara, sikap keterbukaan dan keadilan
 
Tugas makalah (budaya demokrasi)
Tugas makalah (budaya demokrasi) Tugas makalah (budaya demokrasi)
Tugas makalah (budaya demokrasi)
 
Rpp ppkn sma xi bab 1 pertemuan 2
Rpp ppkn sma xi bab 1 pertemuan 2Rpp ppkn sma xi bab 1 pertemuan 2
Rpp ppkn sma xi bab 1 pertemuan 2
 
Materi pkn kls xii bab 3
Materi pkn kls xii bab 3Materi pkn kls xii bab 3
Materi pkn kls xii bab 3
 
Kelompok 3
Kelompok 3Kelompok 3
Kelompok 3
 
Rpp ppkn kls x bab 3 fungsi dan kewenangan lembaga lembaga negara
Rpp ppkn kls x bab 3 fungsi dan kewenangan lembaga lembaga negaraRpp ppkn kls x bab 3 fungsi dan kewenangan lembaga lembaga negara
Rpp ppkn kls x bab 3 fungsi dan kewenangan lembaga lembaga negara
 
Tugas makalah (demokrasi pancasila)
Tugas makalah (demokrasi pancasila)Tugas makalah (demokrasi pancasila)
Tugas makalah (demokrasi pancasila)
 
Rpp ppkn sma xi bab 6 pertemuan 1
Rpp ppkn sma xi bab 6 pertemuan 1Rpp ppkn sma xi bab 6 pertemuan 1
Rpp ppkn sma xi bab 6 pertemuan 1
 
52. rppk pkn-sma-kls-xii-ok-1
52. rppk pkn-sma-kls-xii-ok-152. rppk pkn-sma-kls-xii-ok-1
52. rppk pkn-sma-kls-xii-ok-1
 
[Materi umum] ppk nn sma-ma
[Materi umum] ppk nn sma-ma[Materi umum] ppk nn sma-ma
[Materi umum] ppk nn sma-ma
 
Rencana pelaksanaan pembelajaran pkn xii kur 2013 bab 4
Rencana pelaksanaan pembelajaran pkn xii kur 2013 bab 4Rencana pelaksanaan pembelajaran pkn xii kur 2013 bab 4
Rencana pelaksanaan pembelajaran pkn xii kur 2013 bab 4
 

Viewers also liked

Rpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnas
Rpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnasRpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnas
Rpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnaseli priyatna laidan
 
Rangkuman PKN kelas X BAB 6
Rangkuman PKN kelas X BAB 6Rangkuman PKN kelas X BAB 6
Rangkuman PKN kelas X BAB 6Tiara Azarine
 
Rpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnas
Rpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnasRpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnas
Rpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnaseli priyatna laidan
 
Rpp ppkn x bab 6 1516 8 kali jpa
Rpp ppkn x bab 6 1516 8 kali jpaRpp ppkn x bab 6 1516 8 kali jpa
Rpp ppkn x bab 6 1516 8 kali jpaeli priyatna laidan
 
Rpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnas
Rpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnasRpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnas
Rpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnaseli priyatna laidan
 
PKN : Hak dan kewajiban warga negara dalam demokrasi
PKN : Hak dan kewajiban warga negara dalam demokrasiPKN : Hak dan kewajiban warga negara dalam demokrasi
PKN : Hak dan kewajiban warga negara dalam demokrasiAlma Nurhasan
 
Bs pp kn_semester_1_sma kelas xi kurikulum 2013_[blogerkupang.com]
Bs pp kn_semester_1_sma kelas xi kurikulum 2013_[blogerkupang.com]Bs pp kn_semester_1_sma kelas xi kurikulum 2013_[blogerkupang.com]
Bs pp kn_semester_1_sma kelas xi kurikulum 2013_[blogerkupang.com]Randy Ikas
 
Buku pegangan guru pp kn sma kelas 10 kurikulum 2013 edisi revisi 2014 (matem...
Buku pegangan guru pp kn sma kelas 10 kurikulum 2013 edisi revisi 2014 (matem...Buku pegangan guru pp kn sma kelas 10 kurikulum 2013 edisi revisi 2014 (matem...
Buku pegangan guru pp kn sma kelas 10 kurikulum 2013 edisi revisi 2014 (matem...eli priyatna laidan
 
Contoh Kisi-Kisi UAS kelas X Kurikulum 2013
Contoh Kisi-Kisi UAS kelas X Kurikulum 2013Contoh Kisi-Kisi UAS kelas X Kurikulum 2013
Contoh Kisi-Kisi UAS kelas X Kurikulum 2013Vina Azhariyah
 

Viewers also liked (11)

Rpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnas
Rpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnasRpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnas
Rpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnas
 
Rangkuman PKN kelas X BAB 6
Rangkuman PKN kelas X BAB 6Rangkuman PKN kelas X BAB 6
Rangkuman PKN kelas X BAB 6
 
Rpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnas
Rpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnasRpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnas
Rpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnas
 
Rpp ppkn x bab 6 1516 8 kali jpa
Rpp ppkn x bab 6 1516 8 kali jpaRpp ppkn x bab 6 1516 8 kali jpa
Rpp ppkn x bab 6 1516 8 kali jpa
 
Rpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnas
Rpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnasRpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnas
Rpp bab 6 ppkn sma kelas x kurnas
 
PKN : Hak dan kewajiban warga negara dalam demokrasi
PKN : Hak dan kewajiban warga negara dalam demokrasiPKN : Hak dan kewajiban warga negara dalam demokrasi
PKN : Hak dan kewajiban warga negara dalam demokrasi
 
Ikatan Kimia
Ikatan KimiaIkatan Kimia
Ikatan Kimia
 
Bs pp kn_semester_1_sma kelas xi kurikulum 2013_[blogerkupang.com]
Bs pp kn_semester_1_sma kelas xi kurikulum 2013_[blogerkupang.com]Bs pp kn_semester_1_sma kelas xi kurikulum 2013_[blogerkupang.com]
Bs pp kn_semester_1_sma kelas xi kurikulum 2013_[blogerkupang.com]
 
PKn Kelas X
PKn Kelas XPKn Kelas X
PKn Kelas X
 
Buku pegangan guru pp kn sma kelas 10 kurikulum 2013 edisi revisi 2014 (matem...
Buku pegangan guru pp kn sma kelas 10 kurikulum 2013 edisi revisi 2014 (matem...Buku pegangan guru pp kn sma kelas 10 kurikulum 2013 edisi revisi 2014 (matem...
Buku pegangan guru pp kn sma kelas 10 kurikulum 2013 edisi revisi 2014 (matem...
 
Contoh Kisi-Kisi UAS kelas X Kurikulum 2013
Contoh Kisi-Kisi UAS kelas X Kurikulum 2013Contoh Kisi-Kisi UAS kelas X Kurikulum 2013
Contoh Kisi-Kisi UAS kelas X Kurikulum 2013
 

Similar to Rpp ppkn x bab 6 1516 8 kali jpa

Bab 6. menjunjung hak dan kewajiban warga negara dalam berdemokrasi
Bab 6. menjunjung hak dan kewajiban warga negara dalam berdemokrasiBab 6. menjunjung hak dan kewajiban warga negara dalam berdemokrasi
Bab 6. menjunjung hak dan kewajiban warga negara dalam berdemokrasiermisetyawati
 
Makalah fungsi tanggung jawab warga negara dalam proses demokrasi
Makalah fungsi tanggung jawab warga negara dalam proses demokrasiMakalah fungsi tanggung jawab warga negara dalam proses demokrasi
Makalah fungsi tanggung jawab warga negara dalam proses demokrasiSyifa Lailatul
 
Pengantar Pendidikan Kewarganegaraan
Pengantar Pendidikan KewarganegaraanPengantar Pendidikan Kewarganegaraan
Pengantar Pendidikan KewarganegaraanGunadarma University
 
Cici Ariska, SMAN 13 Banda Aceh, Pemilihan Duta Demokrasi, Sayembara Menulis ...
Cici Ariska, SMAN 13 Banda Aceh, Pemilihan Duta Demokrasi, Sayembara Menulis ...Cici Ariska, SMAN 13 Banda Aceh, Pemilihan Duta Demokrasi, Sayembara Menulis ...
Cici Ariska, SMAN 13 Banda Aceh, Pemilihan Duta Demokrasi, Sayembara Menulis ...Konsultan Pendidikan
 
Hakikat Warga Negara dalam Sistem Demokrasi
Hakikat Warga Negara dalam Sistem DemokrasiHakikat Warga Negara dalam Sistem Demokrasi
Hakikat Warga Negara dalam Sistem Demokrasimsaifulr_id
 
Pengantar pendidikan kewarganegaraan
Pengantar pendidikan kewarganegaraanPengantar pendidikan kewarganegaraan
Pengantar pendidikan kewarganegaraanNayaka Dika
 
Hak, Kewajiban dan Perilaku Konstitusional sebagai Warga Negara Indonesia
Hak, Kewajiban dan Perilaku Konstitusional sebagai Warga Negara IndonesiaHak, Kewajiban dan Perilaku Konstitusional sebagai Warga Negara Indonesia
Hak, Kewajiban dan Perilaku Konstitusional sebagai Warga Negara IndonesiaVindry Meradi
 
Budaya Demokrasi - XI IPS
Budaya Demokrasi - XI IPSBudaya Demokrasi - XI IPS
Budaya Demokrasi - XI IPSTifanny Ellies
 
Materi pkn kelas 10
Materi pkn kelas 10Materi pkn kelas 10
Materi pkn kelas 10Aisyah Nisa
 
kasus pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban warga negara.pptx
kasus pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban warga negara.pptxkasus pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban warga negara.pptx
kasus pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban warga negara.pptxdiahrizky10
 
Hak kewajiban serta tanggung jawab warga negara dan perananya
Hak kewajiban serta tanggung jawab warga negara dan perananyaHak kewajiban serta tanggung jawab warga negara dan perananya
Hak kewajiban serta tanggung jawab warga negara dan perananyaRezy Marsellina
 
HAM dalam perspektif pancasila
HAM dalam perspektif pancasilaHAM dalam perspektif pancasila
HAM dalam perspektif pancasilashintaiman
 
Dinamika penerapan demokrasi
Dinamika penerapan demokrasiDinamika penerapan demokrasi
Dinamika penerapan demokrasiabd_
 

Similar to Rpp ppkn x bab 6 1516 8 kali jpa (20)

Bab 6. menjunjung hak dan kewajiban warga negara dalam berdemokrasi
Bab 6. menjunjung hak dan kewajiban warga negara dalam berdemokrasiBab 6. menjunjung hak dan kewajiban warga negara dalam berdemokrasi
Bab 6. menjunjung hak dan kewajiban warga negara dalam berdemokrasi
 
Ppt pert 2
Ppt pert 2Ppt pert 2
Ppt pert 2
 
Makalah fungsi tanggung jawab warga negara dalam proses demokrasi
Makalah fungsi tanggung jawab warga negara dalam proses demokrasiMakalah fungsi tanggung jawab warga negara dalam proses demokrasi
Makalah fungsi tanggung jawab warga negara dalam proses demokrasi
 
RPP SMA PPKN Kelas XII
RPP SMA PPKN Kelas XIIRPP SMA PPKN Kelas XII
RPP SMA PPKN Kelas XII
 
Pengantar Pendidikan Kewarganegaraan
Pengantar Pendidikan KewarganegaraanPengantar Pendidikan Kewarganegaraan
Pengantar Pendidikan Kewarganegaraan
 
Cici Ariska, SMAN 13 Banda Aceh, Pemilihan Duta Demokrasi, Sayembara Menulis ...
Cici Ariska, SMAN 13 Banda Aceh, Pemilihan Duta Demokrasi, Sayembara Menulis ...Cici Ariska, SMAN 13 Banda Aceh, Pemilihan Duta Demokrasi, Sayembara Menulis ...
Cici Ariska, SMAN 13 Banda Aceh, Pemilihan Duta Demokrasi, Sayembara Menulis ...
 
Menelusuri dinamika demokrasi
Menelusuri dinamika demokrasiMenelusuri dinamika demokrasi
Menelusuri dinamika demokrasi
 
Modul kewarganegaraan gici 2016
Modul kewarganegaraan gici 2016Modul kewarganegaraan gici 2016
Modul kewarganegaraan gici 2016
 
Hakikat Warga Negara dalam Sistem Demokrasi
Hakikat Warga Negara dalam Sistem DemokrasiHakikat Warga Negara dalam Sistem Demokrasi
Hakikat Warga Negara dalam Sistem Demokrasi
 
Pengantar pendidikan kewarganegaraan
Pengantar pendidikan kewarganegaraanPengantar pendidikan kewarganegaraan
Pengantar pendidikan kewarganegaraan
 
Hak, Kewajiban dan Perilaku Konstitusional sebagai Warga Negara Indonesia
Hak, Kewajiban dan Perilaku Konstitusional sebagai Warga Negara IndonesiaHak, Kewajiban dan Perilaku Konstitusional sebagai Warga Negara Indonesia
Hak, Kewajiban dan Perilaku Konstitusional sebagai Warga Negara Indonesia
 
Budaya Demokrasi - XI IPS
Budaya Demokrasi - XI IPSBudaya Demokrasi - XI IPS
Budaya Demokrasi - XI IPS
 
Materi pkn kelas 10
Materi pkn kelas 10Materi pkn kelas 10
Materi pkn kelas 10
 
kasus pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban warga negara.pptx
kasus pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban warga negara.pptxkasus pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban warga negara.pptx
kasus pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban warga negara.pptx
 
Hak kewajiban serta tanggung jawab warga negara dan perananya
Hak kewajiban serta tanggung jawab warga negara dan perananyaHak kewajiban serta tanggung jawab warga negara dan perananya
Hak kewajiban serta tanggung jawab warga negara dan perananya
 
Rpp ppkn x bab 1 1516 8 kali jp
Rpp ppkn x bab 1 1516 8 kali jpRpp ppkn x bab 1 1516 8 kali jp
Rpp ppkn x bab 1 1516 8 kali jp
 
Rpp ppkn x bab 1 1516 8 kali jp
Rpp ppkn x bab 1 1516 8 kali jpRpp ppkn x bab 1 1516 8 kali jp
Rpp ppkn x bab 1 1516 8 kali jp
 
Rpp ppkn x bab 1 1516 8 kali jp
Rpp ppkn x bab 1 1516 8 kali jpRpp ppkn x bab 1 1516 8 kali jp
Rpp ppkn x bab 1 1516 8 kali jp
 
HAM dalam perspektif pancasila
HAM dalam perspektif pancasilaHAM dalam perspektif pancasila
HAM dalam perspektif pancasila
 
Dinamika penerapan demokrasi
Dinamika penerapan demokrasiDinamika penerapan demokrasi
Dinamika penerapan demokrasi
 

More from eli priyatna laidan

Up ppg daljab latihan soal-pgsd-set-2
Up ppg daljab latihan soal-pgsd-set-2Up ppg daljab latihan soal-pgsd-set-2
Up ppg daljab latihan soal-pgsd-set-2eli priyatna laidan
 
Soal up sosial kepribadian pendidik 5
Soal up sosial kepribadian pendidik 5Soal up sosial kepribadian pendidik 5
Soal up sosial kepribadian pendidik 5eli priyatna laidan
 
Soal up sosial kepribadian pendidik 4
Soal up sosial kepribadian pendidik 4Soal up sosial kepribadian pendidik 4
Soal up sosial kepribadian pendidik 4eli priyatna laidan
 
Soal up sosial kepribadian pendidik 3
Soal up sosial kepribadian pendidik 3Soal up sosial kepribadian pendidik 3
Soal up sosial kepribadian pendidik 3eli priyatna laidan
 
Soal up sosial kepribadian pendidik 2
Soal up sosial kepribadian pendidik 2Soal up sosial kepribadian pendidik 2
Soal up sosial kepribadian pendidik 2eli priyatna laidan
 
Soal up sosial kepribadian pendidik 1
Soal up sosial kepribadian pendidik 1Soal up sosial kepribadian pendidik 1
Soal up sosial kepribadian pendidik 1eli priyatna laidan
 
Soal sospri ukm ulang i 2017 1 (1)
Soal sospri ukm ulang i 2017 1 (1)Soal sospri ukm ulang i 2017 1 (1)
Soal sospri ukm ulang i 2017 1 (1)eli priyatna laidan
 
Soal perkembangan kognitif peserta didik
Soal perkembangan kognitif peserta didikSoal perkembangan kognitif peserta didik
Soal perkembangan kognitif peserta didikeli priyatna laidan
 
Soal latihan utn pedagogik plpg 2017
Soal latihan utn pedagogik plpg 2017Soal latihan utn pedagogik plpg 2017
Soal latihan utn pedagogik plpg 2017eli priyatna laidan
 
Bank soal pedagogik terbaru 175 soal-v2
Bank soal pedagogik terbaru 175 soal-v2Bank soal pedagogik terbaru 175 soal-v2
Bank soal pedagogik terbaru 175 soal-v2eli priyatna laidan
 

More from eli priyatna laidan (20)

Up ppg daljab latihan soal-pgsd-set-2
Up ppg daljab latihan soal-pgsd-set-2Up ppg daljab latihan soal-pgsd-set-2
Up ppg daljab latihan soal-pgsd-set-2
 
Soal utn plus kunci gurusd.net
Soal utn plus kunci gurusd.netSoal utn plus kunci gurusd.net
Soal utn plus kunci gurusd.net
 
Soal up sosial kepribadian pendidik 5
Soal up sosial kepribadian pendidik 5Soal up sosial kepribadian pendidik 5
Soal up sosial kepribadian pendidik 5
 
Soal up sosial kepribadian pendidik 4
Soal up sosial kepribadian pendidik 4Soal up sosial kepribadian pendidik 4
Soal up sosial kepribadian pendidik 4
 
Soal up sosial kepribadian pendidik 3
Soal up sosial kepribadian pendidik 3Soal up sosial kepribadian pendidik 3
Soal up sosial kepribadian pendidik 3
 
Soal up sosial kepribadian pendidik 2
Soal up sosial kepribadian pendidik 2Soal up sosial kepribadian pendidik 2
Soal up sosial kepribadian pendidik 2
 
Soal up sosial kepribadian pendidik 1
Soal up sosial kepribadian pendidik 1Soal up sosial kepribadian pendidik 1
Soal up sosial kepribadian pendidik 1
 
Soal up akmal
Soal up akmalSoal up akmal
Soal up akmal
 
Soal tkp serta kunci jawabannya
Soal tkp serta kunci jawabannyaSoal tkp serta kunci jawabannya
Soal tkp serta kunci jawabannya
 
Soal tes wawasan kebangsaan
Soal tes wawasan kebangsaanSoal tes wawasan kebangsaan
Soal tes wawasan kebangsaan
 
Soal sospri ukm ulang i 2017 1 (1)
Soal sospri ukm ulang i 2017 1 (1)Soal sospri ukm ulang i 2017 1 (1)
Soal sospri ukm ulang i 2017 1 (1)
 
Soal perkembangan kognitif peserta didik
Soal perkembangan kognitif peserta didikSoal perkembangan kognitif peserta didik
Soal perkembangan kognitif peserta didik
 
Soal latihan utn pedagogik plpg 2017
Soal latihan utn pedagogik plpg 2017Soal latihan utn pedagogik plpg 2017
Soal latihan utn pedagogik plpg 2017
 
Rekap soal kompetensi pedagogi
Rekap soal kompetensi pedagogiRekap soal kompetensi pedagogi
Rekap soal kompetensi pedagogi
 
Bank soal pedagogik terbaru 175 soal-v2
Bank soal pedagogik terbaru 175 soal-v2Bank soal pedagogik terbaru 175 soal-v2
Bank soal pedagogik terbaru 175 soal-v2
 
Bank soal ppg
Bank soal ppgBank soal ppg
Bank soal ppg
 
Soal cpns-paket-17
Soal cpns-paket-17Soal cpns-paket-17
Soal cpns-paket-17
 
Soal cpns-paket-14
Soal cpns-paket-14Soal cpns-paket-14
Soal cpns-paket-14
 
Soal cpns-paket-13
Soal cpns-paket-13Soal cpns-paket-13
Soal cpns-paket-13
 
Soal cpns-paket-12
Soal cpns-paket-12Soal cpns-paket-12
Soal cpns-paket-12
 

Recently uploaded

tugas 1 tutorial online anak berkebutuhan khusus di SD
tugas 1 tutorial online anak berkebutuhan khusus di SDtugas 1 tutorial online anak berkebutuhan khusus di SD
tugas 1 tutorial online anak berkebutuhan khusus di SDmawan5982
 
BAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptx
BAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptxBAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptx
BAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptxJamhuriIshak
 
Tugas 1 ABK di SD prodi pendidikan guru sekolah dasar.docx
Tugas 1 ABK di SD prodi pendidikan guru sekolah dasar.docxTugas 1 ABK di SD prodi pendidikan guru sekolah dasar.docx
Tugas 1 ABK di SD prodi pendidikan guru sekolah dasar.docxmawan5982
 
Perumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptx
Perumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptxPerumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptx
Perumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptxadimulianta1
 
JAWAPAN BAB 1 DAN BAB 2 SAINS TINGKATAN 5
JAWAPAN BAB 1 DAN BAB 2 SAINS TINGKATAN 5JAWAPAN BAB 1 DAN BAB 2 SAINS TINGKATAN 5
JAWAPAN BAB 1 DAN BAB 2 SAINS TINGKATAN 5ssuserd52993
 
Refleksi Mandiri Modul 1.3 - KANVAS BAGJA.pptx.pptx
Refleksi Mandiri Modul 1.3 - KANVAS BAGJA.pptx.pptxRefleksi Mandiri Modul 1.3 - KANVAS BAGJA.pptx.pptx
Refleksi Mandiri Modul 1.3 - KANVAS BAGJA.pptx.pptxIrfanAudah1
 
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptArkhaRega1
 
Latihan Soal bahasa Indonesia untuk anak sekolah sekelas SMP atau pun sederajat
Latihan Soal bahasa Indonesia untuk anak sekolah sekelas SMP atau pun sederajatLatihan Soal bahasa Indonesia untuk anak sekolah sekelas SMP atau pun sederajat
Latihan Soal bahasa Indonesia untuk anak sekolah sekelas SMP atau pun sederajatArfiGraphy
 
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]Abdiera
 
Laporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMM
Laporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMMLaporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMM
Laporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMMmulyadia43
 
Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggerak
Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru PenggerakAksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggerak
Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggeraksupriadi611
 
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAK
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAKDEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAK
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAKirwan461475
 
AKSI NYATA NARKOBA ATAU OBAT TERLARANG..
AKSI NYATA NARKOBA ATAU OBAT TERLARANG..AKSI NYATA NARKOBA ATAU OBAT TERLARANG..
AKSI NYATA NARKOBA ATAU OBAT TERLARANG..ikayogakinasih12
 
soal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptx
soal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptxsoal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptx
soal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptxazhari524
 
PPT AKSI NYATA KOMUNITAS BELAJAR .ppt di SD
PPT AKSI NYATA KOMUNITAS BELAJAR .ppt di SDPPT AKSI NYATA KOMUNITAS BELAJAR .ppt di SD
PPT AKSI NYATA KOMUNITAS BELAJAR .ppt di SDNurainiNuraini25
 
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdf
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdfModul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdf
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdfSitiJulaeha820399
 
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase B
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase BModul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase B
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase BAbdiera
 
Dinamika Hidrosfer geografi kelas X genap
Dinamika Hidrosfer geografi kelas X genapDinamika Hidrosfer geografi kelas X genap
Dinamika Hidrosfer geografi kelas X genapsefrida3
 
Bab 7 - Perilaku Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial.pptx
Bab 7 - Perilaku Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial.pptxBab 7 - Perilaku Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial.pptx
Bab 7 - Perilaku Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial.pptxssuser35630b
 
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdfTUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdfElaAditya
 

Recently uploaded (20)

tugas 1 tutorial online anak berkebutuhan khusus di SD
tugas 1 tutorial online anak berkebutuhan khusus di SDtugas 1 tutorial online anak berkebutuhan khusus di SD
tugas 1 tutorial online anak berkebutuhan khusus di SD
 
BAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptx
BAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptxBAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptx
BAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptx
 
Tugas 1 ABK di SD prodi pendidikan guru sekolah dasar.docx
Tugas 1 ABK di SD prodi pendidikan guru sekolah dasar.docxTugas 1 ABK di SD prodi pendidikan guru sekolah dasar.docx
Tugas 1 ABK di SD prodi pendidikan guru sekolah dasar.docx
 
Perumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptx
Perumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptxPerumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptx
Perumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptx
 
JAWAPAN BAB 1 DAN BAB 2 SAINS TINGKATAN 5
JAWAPAN BAB 1 DAN BAB 2 SAINS TINGKATAN 5JAWAPAN BAB 1 DAN BAB 2 SAINS TINGKATAN 5
JAWAPAN BAB 1 DAN BAB 2 SAINS TINGKATAN 5
 
Refleksi Mandiri Modul 1.3 - KANVAS BAGJA.pptx.pptx
Refleksi Mandiri Modul 1.3 - KANVAS BAGJA.pptx.pptxRefleksi Mandiri Modul 1.3 - KANVAS BAGJA.pptx.pptx
Refleksi Mandiri Modul 1.3 - KANVAS BAGJA.pptx.pptx
 
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
 
Latihan Soal bahasa Indonesia untuk anak sekolah sekelas SMP atau pun sederajat
Latihan Soal bahasa Indonesia untuk anak sekolah sekelas SMP atau pun sederajatLatihan Soal bahasa Indonesia untuk anak sekolah sekelas SMP atau pun sederajat
Latihan Soal bahasa Indonesia untuk anak sekolah sekelas SMP atau pun sederajat
 
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
 
Laporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMM
Laporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMMLaporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMM
Laporan Guru Piket untuk Pengisian RHK Guru Pengelolaan KInerja Guru di PMM
 
Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggerak
Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru PenggerakAksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggerak
Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggerak
 
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAK
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAKDEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAK
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAK
 
AKSI NYATA NARKOBA ATAU OBAT TERLARANG..
AKSI NYATA NARKOBA ATAU OBAT TERLARANG..AKSI NYATA NARKOBA ATAU OBAT TERLARANG..
AKSI NYATA NARKOBA ATAU OBAT TERLARANG..
 
soal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptx
soal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptxsoal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptx
soal AKM Mata Pelajaran PPKN kelas .pptx
 
PPT AKSI NYATA KOMUNITAS BELAJAR .ppt di SD
PPT AKSI NYATA KOMUNITAS BELAJAR .ppt di SDPPT AKSI NYATA KOMUNITAS BELAJAR .ppt di SD
PPT AKSI NYATA KOMUNITAS BELAJAR .ppt di SD
 
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdf
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdfModul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdf
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdf
 
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase B
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase BModul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase B
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase B
 
Dinamika Hidrosfer geografi kelas X genap
Dinamika Hidrosfer geografi kelas X genapDinamika Hidrosfer geografi kelas X genap
Dinamika Hidrosfer geografi kelas X genap
 
Bab 7 - Perilaku Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial.pptx
Bab 7 - Perilaku Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial.pptxBab 7 - Perilaku Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial.pptx
Bab 7 - Perilaku Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial.pptx
 
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdfTUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
 

Rpp ppkn x bab 6 1516 8 kali jpa

  • 1. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 1 RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN Satuan Pendidikan : SMA Negeri 1 Cikembar Mata Pelajaran : PPKN Kelas / Semester : X / 2 Pokok Materi : Indahnya Hak dan Kewajiban dalam Berdemokrasi Sub Pokok Materi : Hakikat Warga Negara dalam Sistem Demokrasi Pertemuan ke : 1 Peminatan : IPA / IPS Alokasi Waktu : 2 x 45 Menit A. Kompetensi Inti 1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya. 2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia. 3. Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural berdasarkan rasa ingintahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah 4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan. B. Kompetensi Dasar 1. Menghayati nilai-nilai ajaran agama dan kepercayaan dalam kehidupan bermasyarakat (KD 1.1). 2. Mengamalkan nilai dan budaya demokrasi dengan mengutamakan prinsip musyawarah mufakat dalam kehidupan sehari-hari dalam konteks Negara Kesatuan Republik Indonesia (KD 2.6). 3. Menganalisis kasus pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban sebagai warga Negara
  • 2. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 2 (KD 3.6). 4. Menyaji analisis penanganan kasus pelanggaran kasus pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban sebagai warga Negara (KD 4.6) C. Indikator 1. Menjelaskan hakikat warga negara dalam sistem demokrasi. 2. Menganalisis hak warga negara dalam proses demokrasi. 3. Menganalisis kewajiban warga negara dalam proses demokrasi. 4. Menganalisis fungsi tangggung jawab warga negara dalam proses demokrasi. 5. Mengkomunikasikan hasil analisis hak dan kewajiban warganegara dalam berdemokrasi. PERTEMUAN I D. Materi Pembelajaran Materi yang disampaikan pada pertemuan pertama ini adalah Bab I, Sub-bab A. “Hakikat Warga Negara dalam Sistem Demokrasi” pelaksanaan pembelajaran secara umum dibagi tiga tahapan: kegiatan pendahuluan, kegiatan inti, dan kegiatan penutup. Hakikat Warga Negara dalam Sistem Demokrasi Kalian harus ingat bahwa tidak ada perbedaan antara orang yang mampu dan tidak mampu dalam menerima hak dan menjalankan kewajiban. Hal ini ditegaskan dalam Pasal 27 Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. 1. Segala warga negara bersamaan kedudukannya di dalam hukum dan pemerintahan dan wajib menjunjung hukum dan pemerintahan itu dengan tidak ada kecualinya. 2. Tiap-tiap warga negara berhak atas pekerjaan dan penghidupan yang layak bagi kemanusiaan. 3. Setiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam upaya pembelaan negara. Dengan demikian, setiap diri kalian memiliki hak dan kewajiban yang sama tanpa membedakan status sosial, pangkat, jabatan maupun jenis kelamin. Bagaimana hakikat warga negara dalam sistem demokrasi? Pada bab ini akan dibahas mengenai hakikat warga negara dalam sistem demokrasi, hak dan kewajiban warga negara dalam proses demokrasi, serta fungsi dan tanggung jawab warga negara dalam proses demokrasi. Setelah mendalami bab ini akan tumbuh rasa tanggung jawab terhadap hak dan kewajiban sebagai warga negara. 1. Pengertian Warga Negara Indonesia
  • 3. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 3 Pernahkah melihat atau bertemu orang asing atau turis berada di sekitar kalian? Mengapa orang asing bisa berada di Negara kita? Mengapa orang yang berasal dari negara lain bisa menjadi warga negara Indonesia? Kalian pasti tahu pemain sepakbola Christian Gonzalez, orang asing yang menjadi warga negara Indonesia? Jadi apa yang dimaksud dengan warga negara? Pasal 26 Ayat (1) Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 menyatakan bahwa “Yang menjadi warga negara ialah orang-orang Indonesia asli dan orang-orang bangsa lain yang disahkan dengan undang- undang sebagai warga negara”. Selain Pasal 26 Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, dalam Pasal 4 Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2006 tentang Kewarganegaraan Republik Indonesia, yang dimaksud warga negara Indonesia adalah sebagai berikut. a. Setiap orang yang berdasarkan peraturan perundang-undangan dan/atau berdasarkan perjanjian Pemerintah Republik Indonesia dengan negara lain sebelum Undang-Undang ini berlaku sudah menjadi Warga Negara Indonesia. b. Anak yang lahir dari perkawinan yang sah dari seorang ayah dan ibu warga negara Indonesia. c. Anak yang lahir dari perkawinan yang sah dari seorang ayah warga negara Indonesia dan ibu warga negara asing. d. Anak yang lahir dari perkawinan yang sah dari seorang ayah warga negara asing dan ibu warga negara Indonesia. e. Anak yang lahir dari perkawinan yang sah dari seorang ibu warga negara Indonesia, tetapi ayahnya tidak mempunyai kewarganegaraan atau hukum negara asal ayahnya tidak memberikan kewarganegaraan kepada anak tersebut. f. Anak yang lahir dalam tenggang waktu 300 (tiga ratus) hari setelah ayahnya meninggal dunia dari perkawinan yang sah dan ayahnya warga negara Indonesia g. Anak yang lahir di luar perkawinan yang sah dari seorang ibu warga negara Indonesia. h. Anak yang lahir di luar perkawinan yang sah dari seorang ibu warga negara asing yang diakui oleh seorang ayah warga negara Indonesia sebagai anaknya dan pengakuan itu dilakukan sebelum anak tersebut berusia 18 (delapan belas) tahun atau belum kawin. i. Anak yang lahir di wilayah negara Republik Indonesia yang pada waktu lahir tidak jelas status kewarganegaraan ayah dan ibunya. j. Anak yang baru lahir yang ditemukan di wilayah negara Republik Indonesia selama ayah dan ibunya tidak diketahui.
  • 4. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 4 k. Anak yang lahir di wilayah negara Republik Indonesia apabila ayah dan ibunya tidak mempunyai kewarganegaraan atau tidak diketahui keberadaannya. l. Anak yang dilahirkan di luar wilayah negara Republik Indonesia dari seorang ayah dan ibu Warga Negara Indonesia yang karena ketentuan dari negara tempat anak tersebut dilahirkan memberikan kewarganegaraan kepada anak yang bersangkutan. m. Anak dari seorang ayah atau ibu yang telah dikabulkan permohonan kewarganegaraannya, kemudian ayah atau ibunya meninggal dunia sebelum mengucapkan sumpah atau menyatakan janji setia. Dengan demikian, yang menjadi warga negara Indonesia bisa berasal dari manapun tetapi harus sesuai dengan peraturan dan disahkan dengan undang- undang. 2. Sistem Demokrasi Pernahkah kalian di sekolah melaksanakan pemilihan ketua kelas atau Ketua Osis? Pemilihan tersebut merupakan pelaksanaan dari sistem demokrasi. Sistem demokrasi merupakan gabungan dari dua istilah, yaitu sistem dan demokrasi. Sistem adalah keseluruhan dari beberapa bagian yang mempunyai hubungan fungsional, baik antara bagian maupun hubungan struktural sehingga hubungan tersebut menimbulkan suatu ketergantungan. Adapun, secara etimologis demokrasi berasal dari bahasa Yunani, yaitu “demos” yang berarti rakyat dan “kratos atau kratein” yang berarti kekuasaan atau berkuasa. Demokrasi dapat diartikan “rakyat berkuasa” atau government or rule by the people (pemerintahan oleh rakyat). Dengan kata lain, demokrasi berarti pemerintahan yang dijalankan oleh rakyat, baik secara langsung maupun tidak langsung ( melalui perwakilan) setelah adanya proses pemilihan umum secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil (Luber dan Jurdil). Abraham Lincoln mengemukakan bahwa demokrasi adalah “the government from the people, by the people, and for the people” yang artinya pemerintahan dari rakyat, oleh rakyat, dan untuk rakyat. Dalam suatu negara yang menganut kedaulatan rakyat atau demokrasi harus mempunyai ciri-ciri sebagai berikut. a. Adanya lembaga perwakilan rakyat yang mencerminkan kehendak rakyat. b. Adanya pemilihan umum yang bebas dan rahasia. c. Adanya kekuasaan atau kedaulatan rakyat yang dilaksanakan oleh lembaga yang bertugas mengawasi pemerintahan d. Adanya susunan kekuasaan badan atau lembaga negara yang ditetapkan dalam undang-undang dasar negara.
  • 5. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 5 Negara yang menganut paham demokrasi dalam sistem pemerintahannya memiliki landasan pokok berupa pengakuan hakikat manusia, yaitu bahwa pada dasarnya manusia itu mempunyai kemampuan yang sama dalam hubungannya antara manusia yang satu dengan manusia yang lainnya. Dari gagasan dasar tersebut terdapat dua asas pokok demokrasi, yaitu sebagai berikut. a. Pengakuan partisipasi rakyat dalam pemerintahan. Misalnya, pemilihan presiden dan wakil presiden, serta pemilihan wakil rakyat yang akan duduk di majelis atau dewan. b. Pengakuan hakikat warga negara sebagai manusia. Misalnya, adanya pengakuan dan jaminan dari pemerintah untuk melindungi dan menegakkan hak asasi bersama demi kepentingan bersama. Sistem demokrasi Indonesia adalah Demokrasi Pancasila yang sumber ajarannya adalah nilai- nilai kepribadian dan sosial budaya bangsa dan sesuai dengan asas-asas sebagai berikut. a. persamaan; b. keseimbangan hak dan kewajiban; c. musyawarah untuk mufakat; d. mewujudkan keadilan sosial e. kebebasan yang bertanggung jawab; f. mengutamakan persatuan nasional dan kekeluargaan; g. cita-cita nasional. Adapun prinsip-prinsip demokrasi Pancasila, yaitu sebagai berikut. a. pembagian kekuasaan; b. rule of law; c. perlindungan hak asasi manusia; d. partai politik yang lebih dari satu; e. pemilu; f. pers yang bebas; g. keterbukaan manajemen (open management). Berdasarkan penjelasan tersebut dapat disimpulkan bahwa Demokrasi Pancasila merupakan perwujudan dari sila keempat Pancasila yaitu kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/ perwakilan. Kemudian, dijiwai oleh sila-sila lainnya, yaitu Ketuhanan Yang Maha Esa, Kemanusiaan yang Adil dan Beradab, Persatuan Indonesia, dan Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia. Dengan demikian, pelaksanaan Demokrasi Pancasila mencerminkan nilai-nilai Pancasila.
  • 6. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 6 Dari prinsip-prinsip demokrasi yang berlaku universal, negara Indonesia sebagai negara yang menganut demokrasi telah “mengadopsinya” ini dapat dilihat dari konstitusi Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), seperti prinsip-prinsip dari demokrasi termuat dalam Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 terutama alinea keempat, yaitu “...maka disusunlah Kemerdekaan Kebangsaan Indonesia itu dalam suatu Undang-Undang Dasar Negara Indonesia, yang terbentuk dalam suatu susunan Negara Republik Indonesia yang berkedaulatan rakyat dengan berdasarkan kepada Ketuhanan Yang Maha Esa, kemanusiaan yang adil dan beradab, persatuan Indonesia, dan kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan, serta dengan mewujudkan suatu keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia” Pernyataan yang tertuang dalam Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 tersebut mengisyaratkan bahwa negara Indonesia menjunjung tinggi nilai-nilai kedaulatan rakyat. Selain itu, Indonesia meletakkan dasar demokrasi sebagai landasan penyelenggaraan negara Inti demokrasi yang dimuat dalam Pancasila dapat ditemukan dalam sila keempat Pancasila, yaitu kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan. Makna yang terkandung dalam sila tersebut, yaitu sebagai berikut. a. Kerakyatan dalam hubungannya dengan sila keempat Pancasila berarti bahwa kekuasaan yang tertinggi berada di tangan rakyat. b. Hikmat kebijaksanaan mempunyai arti bahwa penggunaan pikiran manusia harus selalu me m p e r t i m b a n gk a n integritas bangsa, kepentingan rakyat, serta dilaksanakan dengan sadar, jujur, bertanggung jawab dan didorong dengan itikad baik sesuai dengan hati nurani. c. Permusyawaratan, merupakan suatu cara khas kepribadian bangsa Indonesia dalam mencari keputusan sesuai dengan kehendak rakyat yang memegang kedaulatan yang akhirnya dapat mencapai suatu keputusan yang mufakat. d. Perwakilan, merupakan suatu sistem atau suatu cara yang berupaya menggugah partisipasi rakyat mengambil bagian dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, yaitu melalui pemilihan umum untuk memilih para wakil rakyat dan pemimpin bangsa dan negara. Demokrasi Pancasila merupakan suatu sistem pemerintahan yang mengakui bahwa rakyatlah yang memegang kekuasaan. Pemerintahan dalam suatu negara yang demokratis harus melibatkan peran atau partisipasi rakyat secara penuh untuk turut serta dalam penyelenggaraan negara. Demokrasi Pancasila memiliki ciri-ciri tersendiri dibandingkan dengan demokrasi negara-negara lain karena nilai-nilai yang terkandung dalam Demokrasi Pancasila merupakan hasil dari kristalisasai nilai-nilai kepribadian dan kebudayaan masyarakat Indonesia.
  • 7. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 7 E. Metode Pembelajaran : Pendekatan : Saintifik Strategi : PBM adalah pembelajaran yang menggunakan masalah nyata (autentik) yang tidak terstruktur (ill-structured) dan bersifat terbuka sebagai konteks bagi peserta didik untuk mengembangkan keterampilan menyelesaikan masalah dan berpikir kritis serta sekaligus membangun pengetahuan baru. Langkah-langkah PBM: Pendekatan : Saintifik Strategi : Problem Based Learning(PBL) PBL adalah pembelajaran yang menggunakan masalah nyata (autentik) yang tidak terstruktur (ill-structured) dan bersifat terbuka sebagai konteks bagi peserta didik untuk mengembangkan keterampilan menyelesaikan masalah dan berpikir kritis serta sekaligus membangun pengetahuan baru. Langkah-langkah PBL: (1) Mengorientasi peserta didik pada masalah Pembelajaran dimulai dengan menjelaskan tujuan pembelajaran dan aktivitas-aktivitas yang akan dilakukan. Tahapan ini sangat penting dimana guru harus menjelaskan dengan rinci apa yang dilakukan oleh siswa maupun guru, serta dijelaskan bagaimana guru akan mengevaluasi proses pembelajaran. Hal ini sangat penting untuk memberikan motivasi agar siswa dapat mengerti dalam pembelajaran yang akan dilakukan. Ada empat hal yang perlu dilakukan dalam proses ini, yaitu: a. Tujuan utama pengajaran tidak untuk mempelajari sejumlah besar informasi baru, tetapi lebih kepada belajar bagaimana menyelidiki masalah-masalah penting dan bagaimana menjadi siswa yang mandiri. b. Permasalahan dan pertanyaan yang diselidiki tidak mempunyai jawaban mutlak “benar“, sebuah masalah yang rumit atau kompleks mempunyai banyak penyelesaian dan seringkali bertentangan. c. Selama tahap penyelidikan (dalam pengajaran ini), siswa didorong untuk mengajukan pertanyaan dan mencari informasi. Guru akan bertindak sebagai pembimbing yang siap membantu, sedangkan siswa harus berusaha untuk bekerja mandiri atau dengan temannya. d. Selama tahap analisis dan penjelasan, siswa didorong untuk menyatakan ide-idenya secara terbuka. Semua peserta didik diberi peluang untuk menyumbang kepada penyelidikan dan menyampaikan ide-ide mereka. (2) Mengorganisasikan kegiatan pembelajaran.
  • 8. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 8 Di samping mengembangkan keterampilan memecahkan masalah, pembelajaran PBL juga mendorong peserta didik belajar berkolaborasi. Pemecahan suatu masalah sangat membutuhkan kerjasama dan sharing antar anggota. Oleh sebab itu guru dapat memulai kegiatan pembelajaran dengan membentuk kelompok-kelompok siswa, masing-masing kelompok akan memilih dan memecahkan masalah yang berbeda. Prinsip-prinsip pengelompokan siswa dalam pembelajaran kooperatif dapat digunakan dalam konteks ini seperti: kelompok harus heterogen, pentingnya interaksi antar anggota, komunikasi yang efektif, adanya tutor sebaya, dan sebagainya. Guru sangat penting memonitor dan mengevaluasi kerja masing-masing kelompok untuk menjaga kinerja dan dinamika kelompok selama pembelajaran. Setelah siswa diorientasikan pada suatu masalah dan telah membentuk kelompok belajar, selanjutnya guru menetapkan subtopik-subtopik yang spesifik, tugas-tugas penyelidikan, dan jadwal. Tantangan utama bagi guru pada tahap ini adalah mengupayakan agar semua siswa aktif terlibat dalam kegiatan penyelidikan sehingga hasil-hasil penyelidikan sebagai penyelesaian terhadap permasalahan tersebut, mengembangkan dan menyajikan hasil karya, serta memamerkannya. Guru bertanggungjawab untuk melakukan monitor terhadap aktivitas peserta didik selama menyelesaikan proyek. Monitoring dilakukan dengan cara memfasilitasi peserta didik pada setiap proses. Dengan kata lain guru berperan menjadi mentor bagi aktivitas siswa. Agar mempermudah proses monitoring, dibuat sebuah rubrik yang dapat merekam keseluruhan aktivitas yang penting. (3) Membimbing penyelidikan mandiri dan kelompok Penyelidikan adalah inti dari PBL. Meskipun setiap situasi permasalahan memerlukan teknik penyelidikan yang berbeda, namun pada umumnya melibatkan karakter yang identik, yakni pengumpulan data dan eksperimen, berhipotesis dan penjelasan, dan memberikan pemecahan. Pengumpulan data dan eksperimentasi merupakan aspek yang sangat penting. Pada tahap ini, guru harus mendorong siswa untuk mengumpulkan data dan melaksanakan eksperimen (mental maupun aktual) sampai mereka betul-betul memaHAKi dimensi situasi permasalahan. Tujuannya adalah agar siswa mengumpulkan cukup informasi untuk menciptakan dan membangun ide mereka sendiri. Guru membantu siswa mengumpulkan informasi sebanyak-banyaknya dari berbagai sumber, dan mengajukan pertanyaan pada siswa untuk berpikir tentang masalah dan ragam informasi yang dibutuhkan untuk sampai pada pemecahan masalah yang dapat dipertahankan. Setelah siswa mengumpulkan cukup data dan memberikan permasalahan tentang fenomena yang mereka selidiki, selanjutnya mereka mulai menawarkan penjelasan dalam
  • 9. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 9 bentuk hipotesis, penjelasan, dan pemecahan. Selama pembelajaran pada fase ini, guru mendorong siswa untuk menyampaikan ide-idenya dan menerima secara penuh. Guru juga harus mengajukan pertanyaan yang mendorong siswa berpikir tentang kelayakan hipotesis dan solusi yang mereka buat serta kualitas informasi yang dikumpulkan. (4) Mengembangkan dan Menyajikan hasil karya Tahap penyelidikan diikuti dengan menciptakan artefak (hasil karya) dan pameran. Artefak lebih dari sekedar laporan tertulis, namun bisa suatu video tape (menunjukkan situasi masalah dan pemecahan yang diusulkan), model (perwujudan secara fisik dari situasi masalah dan pemecahannya), program komputer, dan sajian multimedia. Tentunya kecanggihan artefak sangat dipengaruhi tingkat berpikir siswa. Langkah selanjutnya adalah mempamerkan hasil karyanya dan guru berperan sebagai organisator pameran. Akan lebih baik jika dalam pameran ini melibatkan siswa lainnya, guru-guru, orang tua, dan lainnya yang dapat menjadi “penilai” atau memberikan umpan balik. (5) Analisis dan Evaluasi Proses Pemecahan Masalah Fase ini merupakan tahap akhir dalam PBL. Fase ini dimaksudkan untuk membantu siswa menganalisis dan mengevaluasi proses mereka sendiri dan keterampilan penyelidikan dan intelektual yang mereka gunakan. Selama fase ini guru meminta siswa untuk merekonstruksi pemikiran dan aktivitas yang telah dilakukan selama proses kegiatan belajarnya. Metode : Ceramah, diskusi, tanya jawab dan penugasan F. Media, Alat dan Sumber Pembelajaran  Media : Tayangan video  Alat : LCD, Internet  Sumber : Buku PKn kelas X penerbit Intan Pariwara LKS eksis G. Langkah Kegiatan/Skenario Pembelajaran Kegiatan Deskripsi Alokasi Waktu Pendahuluan  Memberikan salam  Menanyakan kepada siswa kesiapan dan kenyamanan untuk belajar  Menanyakan kehadiran siswa 10 menit
  • 10. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 10  Mempersilakan salah satu siswa memimpin doa  Tanya jawab materi mengenai Hakikat Warga Negara dalam Sistem Demokrasi  Menyampaikan tujuan pembelajaran Inti  Menyampaikan mengenai Hakikat Warga Negara dalam Sistem Demokrasi melalui contoh kasus.  Siswa mendapat penjelasan mengenai teknik Artikulasi  Siswa dibagi secara berpasangan  Setiap pasangan secara bergantian menyampaikan kembali materi yang telah disampaikan guru, sementara yang lainnya mendengarkan sambil membuat catatan-catatan kecil mengenai materi yang telah disampaikan oleh pasangannya  Setiap siswa secara acak dan bergiliran menyampaikan kembali hasil wawancara dengan pasangannya  Siswa yang lain menanggapi 60 menit Penutup  Klarifikasi/kesimpulan siswa dibantu oleh guru menyimpulkan materi mengenai Hakikat Warga Negara dalam Sistem Demokrasi  Evaluasi untuk mengukur ketercapaian tujuan pembelajaran  Siswa melakukan refleksi tentang pelaksanaan pembelajaran  Siswa membuat tugas laporan mengenai Hakikat Warga Negara dalam Sistem Demokrasi dalam bentuk makalah (dikumpulkan pada 2 pertemuan yang akan datang)  Mengucapkan salam 20 menit G. Media, Alat dan Sumber Pembelajaran  Media : Tayangan video  Alat : LCD, Internet  Sumber : Buku PKn kelas X penerbit Intan Pariwara LKS eksis atau Grafindo Taupan, M. 2013. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan untuk SMA-MA/SMK Kelas X. Bandung : Yrama Widya. Peta Konsep mengenai Hakikat Warga Negara dalam Sistem Demokrasi H. Penilaian {terlampir}
  • 11. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 11 RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN Satuan Pendidikan : SMA Negeri 1 Cikembar Mata Pelajaran : PPKN Kelas / Semester : X / 2 Pokok Materi : Indahnya Hak dan Kewajiban dalam Berdemokrasi Sub Pokok Materi : Hak Warga Negara dalam Proses Demokrasi Pertemuan ke : 2 Peminatan : IPA / IPS Alokasi Waktu : 2 x 45 Menit A. Kompetensi Inti 1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya. 2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia. 3. Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural berdasarkan rasa ingintahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah 4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan. B. Kompetensi Dasar 1. Menghayati nilai-nilai ajaran agama dan kepercayaan dalam kehidupan bermasyarakat (KD 1.1). 2. Mengamalkan nilai dan budaya demokrasi dengan mengutamakan prinsip musyawarah mufakat dalam kehidupan sehari-hari dalam konteks Negara Kesatuan Republik Indonesia (KD 2.6).
  • 12. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 12 3. Menganalisis kasus pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban sebagai warga Negara (KD 3.6). 4. Menyaji analisis penanganan kasus pelanggaran kasus pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban sebagai warga Negara (KD 4.6) C. Indikator 1. Menjelaskan hakikat warga negara dalam sistem demokrasi. 2. Menganalisis hak warga negara dalam proses demokrasi. 3. Menganalisis kewajiban warga negara dalam proses demokrasi. 4. Menganalisis fungsi tangggung jawab warga negara dalam proses demokrasi. 5. Mengkomunikasikan hasil analisis hak dan kewajiban warganegara dalam berdemokrasi. PERTEMUAN II D. Materi Pembelajaran Materi yang disampaikan pada pertemuan pertama ini adalah Bab I, Sub-bab B. “Hak Warga Negara dalam Proses Demokrasi” pelaksanaan pembelajaran secara umum dibagi tiga tahapan: kegiatan pendahuluan, kegiatan inti, dan kegiatan penutup. Hak Warga Negara dalam Proses Demokrasi 1. Pengertian Hak Pernahkah kalian melihat gelandangan atau pengemis yang tidur di jalan beralaskan koran? Bagaimana perasaan kalian jika melihat hal tersebut? Apakah hak untuk mendapatkan pekerjaan tidak ada? Padahal, hak merupakan kewenangan, kekuasaan untuk berbuat sesuatu yang dimiliki manusia sejak lahir. Jika demikian, setiap manusia pasti memiliki haknya yang berkaitan dengan kebutuhan dirinya sendiri. Untuk menjaga agar hak tersebut tidak bersinggungan dengan hak orang lain, perlu dibuat aturan dan batasan dimana hak-hak tersebut dilindungi. Banyak hak warga negara dalam proses demokrasi. Salah satunya adalah berpartisipasi melalui partai politik. Partisipasi ini dilakukan dengan cara menjadi anggota partai politik ataupun beberapa organisasi kecil di masyarakat atau mengikuti aksi demonstrasi maupun ikut serta dalam Pemilu. Negara memiliki kewajiban untuk menjaga dan mengatur hak-hak tersebut sebagai wujud dari komitmen terhadap Pancasila, sila kelima. Hak warga negara tersebut haruslah diperhatikan secara serius dan berlaku seimbang dengan kewajibannya sebagai warga negara. 2. Hak Warga Negara dalam Proses Demokrasi Apakah kalian tahu hak setiap warga negara diatur dalam Undang-Undang DasarTahun 1945? Hak apa saja yang diatur dalam Undang-Undang DasarTahun 1945? Coba kalian tuliskan isi dari pasalyang mengatur tentang hak warga negara tersebut.
  • 13. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 13 No. Pasal Bunyi Pasal Hak tentang 1. 27 Ayat (1) Segala warga negara bersamaan kedudukannya di dalam hukum dan pemerintahan dan wajib menjunjung hukum dan pemerintahan itu dengann tidak ada kecualinya. Persamaan kedudukan di depan hukum dan pemerintahan 2. 27 Ayat (2) 3. 28 4. 28D Ayat (3) 5. 28E Ayat (3) 6. 1 Ayat (2) 7. 2 Ayat (1) 8. 6A Ayat (1) 9. 19 Ayat (1) 10. 22C Ayat (1) Ketentuan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 tersebut mengarahkan bahwa negara harus memenuhi segala bentuk hak warga negaranya, khususnya berkaitan dengan hak politik warga negara dan secara lebih khusus lagi berkaitan dengan hak pilih setiap warga negara dalam proses demokrasi. Hak ini seharusnya membuka ruang yang seluas-luasnya bagi setiap warga negara untuk bisa menggunakan hak pilihnya dalam Pemilihan Umum, sebab pembatasan hak pilih warga negara merupakan salah satu bentuk pelanggaran hak asasimanusia E. Metode Pembelajaran : Pendekatan : Saintifik Strategi : PBM adalah pembelajaran yang menggunakan masalah nyata (autentik) yang tidak terstruktur (ill-structured) dan bersifat terbuka sebagai konteks bagi peserta didik untuk mengembangkan keterampilan menyelesaikan masalah dan berpikir kritis serta sekaligus membangun pengetahuan baru. Langkah-langkah PBM: Pendekatan : Saintifik Strategi : Problem Based Learning(PBL) PBL adalah pembelajaran yang menggunakan masalah nyata (autentik) yang tidak terstruktur (ill-structured) dan bersifat terbuka sebagai konteks bagi peserta didik untuk mengembangkan keterampilan menyelesaikan masalah dan berpikir kritis serta sekaligus membangun pengetahuan baru. Langkah-langkah PBL: (6) Mengorientasi peserta didik pada masalah Pembelajaran dimulai dengan menjelaskan tujuan pembelajaran dan aktivitas-aktivitas yang akan dilakukan. Tahapan ini sangat penting dimana guru harus menjelaskan dengan rinci apa yang dilakukan oleh siswa maupun guru, serta dijelaskan bagaimana guru akan mengevaluasi proses pembelajaran. Hal ini sangat penting untuk memberikan motivasi
  • 14. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 14 agar siswa dapat mengerti dalam pembelajaran yang akan dilakukan. Ada empat hal yang perlu dilakukan dalam proses ini, yaitu: a. Tujuan utama pengajaran tidak untuk mempelajari sejumlah besar informasi baru, tetapi lebih kepada belajar bagaimana menyelidiki masalah-masalah penting dan bagaimana menjadi siswa yang mandiri. b. Permasalahan dan pertanyaan yang diselidiki tidak mempunyai jawaban mutlak “benar“, sebuah masalah yang rumit atau kompleks mempunyai banyak penyelesaian dan seringkali bertentangan. c. Selama tahap penyelidikan (dalam pengajaran ini), siswa didorong untuk mengajukan pertanyaan dan mencari informasi. Guru akan bertindak sebagai pembimbing yang siap membantu, sedangkan siswa harus berusaha untuk bekerja mandiri atau dengan temannya. d. Selama tahap analisis dan penjelasan, siswa didorong untuk menyatakan ide-idenya secara terbuka. Semua peserta didik diberi peluang untuk menyumbang kepada penyelidikan dan menyampaikan ide-ide mereka. (7) Mengorganisasikan kegiatan pembelajaran. Di samping mengembangkan keterampilan memecahkan masalah, pembelajaran PBL juga mendorong peserta didik belajar berkolaborasi. Pemecahan suatu masalah sangat membutuhkan kerjasama dan sharing antar anggota. Oleh sebab itu guru dapat memulai kegiatan pembelajaran dengan membentuk kelompok-kelompok siswa, masing-masing kelompok akan memilih dan memecahkan masalah yang berbeda. Prinsip-prinsip pengelompokan siswa dalam pembelajaran kooperatif dapat digunakan dalam konteks ini seperti: kelompok harus heterogen, pentingnya interaksi antar anggota, komunikasi yang efektif, adanya tutor sebaya, dan sebagainya. Guru sangat penting memonitor dan mengevaluasi kerja masing-masing kelompok untuk menjaga kinerja dan dinamika kelompok selama pembelajaran. Setelah siswa diorientasikan pada suatu masalah dan telah membentuk kelompok belajar, selanjutnya guru menetapkan subtopik-subtopik yang spesifik, tugas-tugas penyelidikan, dan jadwal. Tantangan utama bagi guru pada tahap ini adalah mengupayakan agar semua siswa aktif terlibat dalam kegiatan penyelidikan sehingga hasil-hasil penyelidikan sebagai penyelesaian terhadap permasalahan tersebut, mengembangkan dan menyajikan hasil karya, serta memamerkannya. Guru bertanggungjawab untuk melakukan monitor terhadap aktivitas peserta didik selama menyelesaikan proyek. Monitoring dilakukan dengan cara memfasilitasi peserta didik pada setiap proses. Dengan kata lain guru
  • 15. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 15 berperan menjadi mentor bagi aktivitas siswa. Agar mempermudah proses monitoring, dibuat sebuah rubrik yang dapat merekam keseluruhan aktivitas yang penting. (8) Membimbing penyelidikan mandiri dan kelompok Penyelidikan adalah inti dari PBL. Meskipun setiap situasi permasalahan memerlukan teknik penyelidikan yang berbeda, namun pada umumnya melibatkan karakter yang identik, yakni pengumpulan data dan eksperimen, berhipotesis dan penjelasan, dan memberikan pemecahan. Pengumpulan data dan eksperimentasi merupakan aspek yang sangat penting. Pada tahap ini, guru harus mendorong siswa untuk mengumpulkan data dan melaksanakan eksperimen (mental maupun aktual) sampai mereka betul-betul memaHAKi dimensi situasi permasalahan. Tujuannya adalah agar siswa mengumpulkan cukup informasi untuk menciptakan dan membangun ide mereka sendiri. Guru membantu siswa mengumpulkan informasi sebanyak-banyaknya dari berbagai sumber, dan mengajukan pertanyaan pada siswa untuk berpikir tentang masalah dan ragam informasi yang dibutuhkan untuk sampai pada pemecahan masalah yang dapat dipertahankan. Setelah siswa mengumpulkan cukup data dan memberikan permasalahan tentang fenomena yang mereka selidiki, selanjutnya mereka mulai menawarkan penjelasan dalam bentuk hipotesis, penjelasan, dan pemecahan. Selama pembelajaran pada fase ini, guru mendorong siswa untuk menyampaikan ide-idenya dan menerima secara penuh. Guru juga harus mengajukan pertanyaan yang mendorong siswa berpikir tentang kelayakan hipotesis dan solusi yang mereka buat serta kualitas informasi yang dikumpulkan. (9) Mengembangkan dan Menyajikan hasil karya Tahap penyelidikan diikuti dengan menciptakan artefak (hasil karya) dan pameran. Artefak lebih dari sekedar laporan tertulis, namun bisa suatu video tape (menunjukkan situasi masalah dan pemecahan yang diusulkan), model (perwujudan secara fisik dari situasi masalah dan pemecahannya), program komputer, dan sajian multimedia. Tentunya kecanggihan artefak sangat dipengaruhi tingkat berpikir siswa. Langkah selanjutnya adalah mempamerkan hasil karyanya dan guru berperan sebagai organisator pameran. Akan lebih baik jika dalam pameran ini melibatkan siswa lainnya, guru-guru, orang tua, dan lainnya yang dapat menjadi “penilai” atau memberikan umpan balik. (10) Analisis dan Evaluasi Proses Pemecahan Masalah Fase ini merupakan tahap akhir dalam PBL. Fase ini dimaksudkan untuk membantu siswa menganalisis dan mengevaluasi proses mereka sendiri dan keterampilan penyelidikan dan intelektual yang mereka gunakan. Selama fase ini guru meminta siswa untuk
  • 16. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 16 merekonstruksi pemikiran dan aktivitas yang telah dilakukan selama proses kegiatan belajarnya. Metode : Ceramah, diskusi, tanya jawab dan penugasan F. Media, Alat dan Sumber Pembelajaran  Media : Tayangan video  Alat : LCD, Internet  Sumber : Buku PKn kelas X penerbit Intan Pariwara LKS eksis G. Langkah Kegiatan/Skenario Pembelajaran Kegiatan Deskripsi Alokasi Waktu Pendahuluan  Memberikan salam  Menanyakan kepada siswa kesiapan dan kenyamanan untuk belajar  Menanyakan kehadiran siswa  Mempersilakan salah satu siswa memimpin doa  Tanya jawab materi mengenai Hak Warga Negara dalam Proses Demokrasi  Menyampaikan tujuan pembelajaran 10 menit Inti  Menyampaikan mengenai Hak Warga Negara dalam Proses Demokrasi melalui contoh kasus.  Siswa mendapat penjelasan mengenai teknik Artikulasi  Siswa dibagi secara berpasangan  Setiap pasangan secara bergantian menyampaikan kembali materi yang telah disampaikan guru, sementara yang lainnya mendengarkan sambil membuat catatan-catatan kecil mengenai materi yang telah disampaikan oleh pasangannya  Setiap siswa secara acak dan bergiliran menyampaikan kembali hasil wawancara dengan pasangannya  Siswa yang lain menanggapi 60 menit Penutup  Klarifikasi/kesimpulan siswa dibantu oleh guru menyimpulkan materi mengenai Hak Warga Negara dalam Proses Demokrasi  Evaluasi untuk mengukur ketercapaian tujuan pembelajaran 20 enit
  • 17. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 17  Siswa melakukan refleksi tentang pelaksanaan pembelajaran  Siswa membuat tugas laporan mengenai Hak Warga Negara dalam Proses Demokrasi dalam bentuk makalah (dikumpulkan pada 2 pertemuan yang akan datang)  Mengucapkan salam H. Media, Alat dan Sumber Pembelajaran  Media : Tayangan video  Alat : LCD, Internet  Sumber : Buku PKn kelas X penerbit Intan Pariwara LKS eksis atau Grafindo Taupan, M. 2013. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan untuk SMA-MA/SMK Kelas X. Bandung : Yrama Widya. Peta Konsep mengenai Hak Warga Negara dalam Proses Demokrasi I. Penilaian {terlampir}
  • 18. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 18 RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN Satuan Pendidikan : SMA Negeri 1 Cikembar Mata Pelajaran : PPKN Kelas / Semester : X / 2 Pokok Materi : Indahnya Hak dan Kewajiban dalam Berdemokrasi Sub Pokok Materi : Kewajiban Warga Negara dalam Proses Demokrasi Pertemuan ke : 3 Peminatan : IPA / IPS Alokasi Waktu : 2 x 45 Menit A. Kompetensi Inti 1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya. 2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia. 3. Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural berdasarkan rasa ingintahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah 4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan. B. Kompetensi Dasar 1. Menghayati nilai-nilai ajaran agama dan kepercayaan dalam kehidupan bermasyarakat (KD 1.1). 2. Mengamalkan nilai dan budaya demokrasi dengan mengutamakan prinsip musyawarah mufakat dalam kehidupan sehari-hari dalam konteks Negara Kesatuan Republik Indonesia (KD 2.6). 3. Menganalisis kasus pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban sebagai warga Negara
  • 19. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 19 (KD 3.6). 4. Menyaji analisis penanganan kasus pelanggaran kasus pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban sebagai warga Negara (KD 4.6) C. Indikator 1. Menjelaskan hakikat warga negara dalam sistem demokrasi. 2. Menganalisis hak warga negara dalam proses demokrasi. 3. Menganalisis kewajiban warga negara dalam proses demokrasi. 4. Menganalisis fungsi tangggung jawab warga negara dalam proses demokrasi. 5. Mengkomunikasikan hasil analisis hak dan kewajiban warganegara dalam berdemokrasi. PERTEMUAN III D. Materi Pembelajaran Materi yang disampaikan pada pertemuan pertama ini adalah Bab I, Sub-bab A. “Kewajiban Warga Negara dalam Proses Demokrasi” pelaksanaan pembelajaran secara umum dibagi tiga tahapan: kegiatan pendahuluan, kegiatan inti, dan kegiatan penutup. Kewajiban Warga Negara dalam Proses Demokrasi Sebenarnya hak selalu seiring sejalan dengan kewajiban yang harus dipenuhi. Adapun kewajiban yang harus dipenuhi oleh warga negara menurut Undang- Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 adalah sebagai berikut. 1. Wajib menaati hukum dan pemerintahan. Pasal 27 Ayat (1) Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 menyatakan: “Segala warga negara bersamaan kedudukannya di dalam hukum dan pemerintahan dan wajib menjunjung hukum dan pemerintahan itu dengan tidak ada kecualinya”. 2. Wajib ikut serta dalam upaya pembelaan negara. Pasal 27 Ayat (3) Undang- Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 menyatakan: “Tiap warga negara berhak dan wajib ikutserta dalamupayapembelaannegara”. 3. Wajib menghormati hak asasi manusia orang lain. Pasal 28J Ayat (1) Undang- Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 mengatakan: “Setiap orang wajib menghormati hak asasi manusia orang lain dalamtertib kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara”. 4. Wajib tunduk kepada pembatasan yang ditetapkan dengan undang-undang. Pasal28JAyat(2)Undang-Undang DasarNegara Republik Indonesia Tahun 1945 menyatakan: “Dalam menjalankan hak dan kebebasannya, setiap orang wajib tunduk kepada pembatasan yang ditetapkan dengan undang- undang dengan maksud semata-mata untuk menjamin pengakuan serta penghormatan atas hak dan kebebasan orang lain, dan untuk memenuhi tuntutan yang adil sesuai dengan pertimbangan moral, nilai-nilai agama,
  • 20. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 20 keamanan, dan ketertiban umumdalamsuatu masyarakat demokratis”. 5. Wajib ikut serta dalam usaha pertahanan dan keamanan negara. Pasal 30 Ayat (1) Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 menyatakan: “Tiap- tiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam usaha pertahanan dan keamanan negara”. Adapun, hak dan kewajiban telah dicantumkan dalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 Pasal26, 27, 28, dan 30. 1. Pasal 26 Ayat (1), “Yang menjadi warga negara ialah orang-orang Indonesia asli dan orang- orang bangsa lain yang disahkan dengan undang- undang sebagai warga negara”, dan pada Ayat (3), “Hal-hal mengenai warga negara dan penduduk diatur dengan undang-undang”. 2. Pasal 27 Ayat (1), “Segala warga negara bersamaan kedudukannya di dalam hukum dan pemerintahannya dan wajib menjunjung hukum dan pemerintahan itu dengan tidak ada kecualinya”. Pada Ayat (2), “Tiap-tiap warga negara berhak atas pekerjaan dan penghidupan yang layak bagi kemanusiaan”. 3. Pasal 28, “Kemerdekaan berserikat dan berkumpul, mengeluarkan pikiran dengan lisan dan tulisan dan sebagainya ditetapkan dengan undang- undang”. 4. Pasal 30 Ayat (1), “Tiap-tiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam usaha pertahanan dan keamanan negara”. Selanjutnya, ayat (5) menyatakan bahwa “...syarat-syarat keikutsertaan warga negara, dalam usaha pertahanan dan keamanan negara, serta hal-hal yang terkaitdengan pertahanan dan keamanan diatur dengan undang-undang” E. Metode Pembelajaran : Pendekatan : Saintifik Strategi : PBM adalah pembelajaran yang menggunakan masalah nyata (autentik) yang tidak terstruktur (ill-structured) dan bersifat terbuka sebagai konteks bagi peserta didik untuk mengembangkan keterampilan menyelesaikan masalah dan berpikir kritis serta sekaligus membangun pengetahuan baru. Langkah-langkah PBM: Pendekatan : Saintifik Strategi : Problem Based Learning(PBL) PBL adalah pembelajaran yang menggunakan masalah nyata (autentik) yang tidak terstruktur (ill-structured) dan bersifat terbuka sebagai konteks bagi peserta didik untuk mengembangkan keterampilan menyelesaikan masalah dan berpikir kritis serta sekaligus membangun pengetahuan baru. Langkah-langkah PBL: (11) Mengorientasi peserta didik pada masalah
  • 21. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 21 Pembelajaran dimulai dengan menjelaskan tujuan pembelajaran dan aktivitas-aktivitas yang akan dilakukan. Tahapan ini sangat penting dimana guru harus menjelaskan dengan rinci apa yang dilakukan oleh siswa maupun guru, serta dijelaskan bagaimana guru akan mengevaluasi proses pembelajaran. Hal ini sangat penting untuk memberikan motivasi agar siswa dapat mengerti dalam pembelajaran yang akan dilakukan. Ada empat hal yang perlu dilakukan dalam proses ini, yaitu: a. Tujuan utama pengajaran tidak untuk mempelajari sejumlah besar informasi baru, tetapi lebih kepada belajar bagaimana menyelidiki masalah-masalah penting dan bagaimana menjadi siswa yang mandiri. b. Permasalahan dan pertanyaan yang diselidiki tidak mempunyai jawaban mutlak “benar“, sebuah masalah yang rumit atau kompleks mempunyai banyak penyelesaian dan seringkali bertentangan. c. Selama tahap penyelidikan (dalam pengajaran ini), siswa didorong untuk mengajukan pertanyaan dan mencari informasi. Guru akan bertindak sebagai pembimbing yang siap membantu, sedangkan siswa harus berusaha untuk bekerja mandiri atau dengan temannya. d. Selama tahap analisis dan penjelasan, siswa didorong untuk menyatakan ide-idenya secara terbuka. Semua peserta didik diberi peluang untuk menyumbang kepada penyelidikan dan menyampaikan ide-ide mereka. (12) Mengorganisasikan kegiatan pembelajaran. Di samping mengembangkan keterampilan memecahkan masalah, pembelajaran PBL juga mendorong peserta didik belajar berkolaborasi. Pemecahan suatu masalah sangat membutuhkan kerjasama dan sharing antar anggota. Oleh sebab itu guru dapat memulai kegiatan pembelajaran dengan membentuk kelompok-kelompok siswa, masing-masing kelompok akan memilih dan memecahkan masalah yang berbeda. Prinsip-prinsip pengelompokan siswa dalam pembelajaran kooperatif dapat digunakan dalam konteks ini seperti: kelompok harus heterogen, pentingnya interaksi antar anggota, komunikasi yang efektif, adanya tutor sebaya, dan sebagainya. Guru sangat penting memonitor dan mengevaluasi kerja masing-masing kelompok untuk menjaga kinerja dan dinamika kelompok selama pembelajaran. Setelah siswa diorientasikan pada suatu masalah dan telah membentuk kelompok belajar, selanjutnya guru menetapkan subtopik-subtopik yang spesifik, tugas-tugas penyelidikan, dan jadwal. Tantangan utama bagi guru pada tahap ini adalah mengupayakan agar semua siswa aktif terlibat dalam kegiatan penyelidikan sehingga hasil-hasil penyelidikan sebagai
  • 22. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 22 penyelesaian terhadap permasalahan tersebut, mengembangkan dan menyajikan hasil karya, serta memamerkannya. Guru bertanggungjawab untuk melakukan monitor terhadap aktivitas peserta didik selama menyelesaikan proyek. Monitoring dilakukan dengan cara memfasilitasi peserta didik pada setiap proses. Dengan kata lain guru berperan menjadi mentor bagi aktivitas siswa. Agar mempermudah proses monitoring, dibuat sebuah rubrik yang dapat merekam keseluruhan aktivitas yang penting. (13) Membimbing penyelidikan mandiri dan kelompok Penyelidikan adalah inti dari PBL. Meskipun setiap situasi permasalahan memerlukan teknik penyelidikan yang berbeda, namun pada umumnya melibatkan karakter yang identik, yakni pengumpulan data dan eksperimen, berhipotesis dan penjelasan, dan memberikan pemecahan. Pengumpulan data dan eksperimentasi merupakan aspek yang sangat penting. Pada tahap ini, guru harus mendorong siswa untuk mengumpulkan data dan melaksanakan eksperimen (mental maupun aktual) sampai mereka betul-betul memaHAKi dimensi situasi permasalahan. Tujuannya adalah agar siswa mengumpulkan cukup informasi untuk menciptakan dan membangun ide mereka sendiri. Guru membantu siswa mengumpulkan informasi sebanyak-banyaknya dari berbagai sumber, dan mengajukan pertanyaan pada siswa untuk berpikir tentang masalah dan ragam informasi yang dibutuhkan untuk sampai pada pemecahan masalah yang dapat dipertahankan. Setelah siswa mengumpulkan cukup data dan memberikan permasalahan tentang fenomena yang mereka selidiki, selanjutnya mereka mulai menawarkan penjelasan dalam bentuk hipotesis, penjelasan, dan pemecahan. Selama pembelajaran pada fase ini, guru mendorong siswa untuk menyampaikan ide-idenya dan menerima secara penuh. Guru juga harus mengajukan pertanyaan yang mendorong siswa berpikir tentang kelayakan hipotesis dan solusi yang mereka buat serta kualitas informasi yang dikumpulkan. (14) Mengembangkan dan Menyajikan hasil karya Tahap penyelidikan diikuti dengan menciptakan artefak (hasil karya) dan pameran. Artefak lebih dari sekedar laporan tertulis, namun bisa suatu video tape (menunjukkan situasi masalah dan pemecahan yang diusulkan), model (perwujudan secara fisik dari situasi masalah dan pemecahannya), program komputer, dan sajian multimedia. Tentunya kecanggihan artefak sangat dipengaruhi tingkat berpikir siswa. Langkah selanjutnya adalah mempamerkan hasil karyanya dan guru berperan sebagai organisator pameran. Akan lebih baik jika dalam pameran ini melibatkan siswa lainnya, guru-guru, orang tua, dan lainnya yang dapat menjadi “penilai” atau memberikan umpan balik. (15) Analisis dan Evaluasi Proses Pemecahan Masalah
  • 23. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 23 Fase ini merupakan tahap akhir dalam PBL. Fase ini dimaksudkan untuk membantu siswa menganalisis dan mengevaluasi proses mereka sendiri dan keterampilan penyelidikan dan intelektual yang mereka gunakan. Selama fase ini guru meminta siswa untuk merekonstruksi pemikiran dan aktivitas yang telah dilakukan selama proses kegiatan belajarnya. Metode : Ceramah, diskusi, tanya jawab dan penugasan F. Media, Alat dan Sumber Pembelajaran  Media : Tayangan video  Alat : LCD, Internet  Sumber : Buku PKn kelas X penerbit Intan Pariwara LKS eksis G. Langkah Kegiatan/Skenario Pembelajaran Kegiatan Deskripsi Alokasi Waktu Pendahuluan  Memberikan salam  Menanyakan kepada siswa kesiapan dan kenyamanan untuk belajar  Menanyakan kehadiran siswa  Mempersilakan salah satu siswa memimpin doa  Tanya jawab materi mengenai Kewajiban Warga Negara dalam Proses Demokrasi  Menyampaikan tujuan pembelajaran 10 menit Inti  Menyampaikan mengenai Kewajiban Warga Negara dalam Proses Demokrasi melalui contoh kasus.  Siswa mendapat penjelasan mengenai teknik Artikulasi  Siswa dibagi secara berpasangan  Setiap pasangan secara bergantian menyampaikan kembali materi yang telah disampaikan guru, sementara yang lainnya mendengarkan sambil membuat catatan-catatan kecil mengenai materi yang telah disampaikan oleh pasangannya  Setiap siswa secara acak dan bergiliran menyampaikan kembali hasil wawancara dengan pasangannya  Siswa yang lain menanggapi 60 menit Penutup  Klarifikasi/kesimpulan siswa dibantu oleh guru menyimpulkan materi Kewajiban Warga Negara dalam 20 enit
  • 24. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 24 Proses Demokrasi  Evaluasi untuk mengukur ketercapaian tujuan pembelajaran  Siswa melakukan refleksi tentang pelaksanaan pembelajaran  Siswa membuat tugas laporan mengenai Kewajiban Warga Negara dalam Proses Demokrasi dalam bentuk makalah (dikumpulkan pada 2 pertemuan yang akan datang)  Mengucapkan salam H. Media, Alat dan Sumber Pembelajaran  Media : Tayangan video  Alat : LCD, Internet  Sumber : Buku PKn kelas X penerbit Intan Pariwara LKS eksis atau Grafindo Taupan, M. 2013. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan untuk SMA-MA/SMK Kelas X. Bandung : Yrama Widya. Peta Konsep mengenai Kewajiban Warga Negara dalam Proses Demokrasi I. Penilaian {terlampir}
  • 25. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 25 RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN Satuan Pendidikan : SMA Negeri 1 Cikembar Mata Pelajaran : PPKN Kelas / Semester : X / 2 Pokok Materi : Indahnya Hak dan Kewajiban dalam Berdemokrasi Sub Pokok Materi : Fungsi Tangggung Jawab Warga Negara dalam Proses Demokrasi Pertemuan ke : 4 Peminatan : IPA / IPS Alokasi Waktu : 2 x 45 Menit A. Kompetensi Inti 1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya. 2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan pro-aktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia. 3. Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural berdasarkan rasa ingintahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah 4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan. B. Kompetensi Dasar 1. Menghayati nilai-nilai ajaran agama dan kepercayaan dalam kehidupan bermasyarakat (KD 1.1). 2. Mengamalkan nilai dan budaya demokrasi dengan mengutamakan prinsip musyawarah mufakat dalam kehidupan sehari-hari dalam konteks Negara Kesatuan Republik Indonesia (KD 2.6). 3. Menganalisis kasus pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban sebagai warga Negara
  • 26. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 26 (KD 3.6). 4. Menyaji analisis penanganan kasus pelanggaran kasus pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban sebagai warga Negara (KD 4.6) C. Indikator 1. Menjelaskan hakikat warga negara dalam sistem demokrasi. 2. Menganalisis hak warga negara dalam proses demokrasi. 3. Menganalisis kewajiban warga negara dalam proses demokrasi. 4. Menganalisis fungsi tangggung jawab warga negara dalam proses demokrasi. 5. Mengkomunikasikan hasil analisis hak dan kewajiban warganegara dalam berdemokrasi. PERTEMUAN IV D. Materi Pembelajaran Materi yang disampaikan pada pertemuan pertama ini adalah Bab I, Sub-bab D. “Fungsi Tangggung Jawab Warga Negara dalam Proses Demokrasi” pelaksanaan pembelajaran secara umum dibagi tiga tahapan: kegiatan pendahuluan, kegiatan inti, dan kegiatan penutup. Fungsi Tangggung Jawab Warga Negara dalam Proses Demokrasi Pernahkah kalian mendengar istilah “Golput”? Apa yang dimaksud dengan Golput? Mengapa dalam proses demokrasi masih ada masyarakat yang mengambil sikap Golput? Apa fungsi tanggung jawab warga negara dalam proses demokrasi? Pelaksanaan hak dan kewajiban dalam demokrasi berdampak pada penyelenggaraan negara dan stabilitas politik bangsa. Untuk itu, demi kesinambungan penyelenggaraan sistem negara yang demokratis perlu dikembangkan sikap positif warga negara. Setiap warga negara Indonesia dituntut untuk menunjukan sikap positif dalam pengembangan nilai-nilai Demokrasi Pancasila. Perwujudan sikap positif warga negara dalam pengembangan Demokrasi, di antaranya sebagaiberikut. a. Melaksanakan hak pilih dan dipilih dalam pemilihan umum. b. Menjunjung tinggi hukum dan pemerintahan Republik Indonesia. c. Menyukseskan pemilihan umum yang jurdil dan luber. d. Melaksanakan pembangunan nasional e. Bermusyawarahuntuk mufakatdalam mengambil keputusan yang menyangkut kepentingan bersama. f. Saling mendukung dalam usaha pembelaan negara.
  • 27. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 27 g. Saling menghormati kebebasan dalam hidup beragama. Di samping hak dan kewajiban, warga negara Indonesia memiliki tanggung jawab dalam pelaksanaan Demokrasi Pancasila. Tanggung jawab tersebut, di antaranya sebagai berikut. a. Setiap warga negara Indonesia bertanggung jawab terhadap pelaksanaan Sistem Demokrasi Pancasila. b. Setiap warga negara Indonesia bertanggung jawab terhadap pelaksanaan pemilihan umum secara langsung, umum, bebas dan rahasia serta jujur dan adil. c. Setiap warga negara Indonesia bertanggung jawab atas pelaksanaan Hukum dan Pemerintahan Republik Indonesia. d. Setiap warga negara Indonesia bertanggung jawab atas usaha pembelaan negara. e. Setiap warga negara Indonesia bertanggung jawab atas pelaksaan hak-hak asasimanusia, mempertahankan, dan mengisi kemerdekaan Indonesia. Demikian seluruh materi pada Bab 6 ini. Setelah mempelajari bab ini kalian dapat lebih mendalami hak dan kewajiban dalam berdemokrasi. Kalian perlu mempersiapkan diri untuk berlatih menjawab beberapa pertanyaan untuk menguji Kompetensi Dasar yang terdapat pada bab ini sehingga kalian dapat mengikuti Tes Uji Kompetensi dengan hasil yang sangat memuaskan E. Metode Pembelajaran : Pendekatan : Saintifik Strategi : PBM adalah pembelajaran yang menggunakan masalah nyata (autentik) yang tidak terstruktur (ill-structured) dan bersifat terbuka sebagai konteks bagi peserta didik untuk mengembangkan keterampilan menyelesaikan masalah dan berpikir kritis serta sekaligus membangun pengetahuan baru. Langkah-langkah PBM: Pendekatan : Saintifik Strategi : Problem Based Learning(PBL) PBL adalah pembelajaran yang menggunakan masalah nyata (autentik) yang tidak terstruktur (ill-structured) dan bersifat terbuka sebagai konteks bagi peserta didik untuk mengembangkan keterampilan menyelesaikan masalah dan berpikir kritis serta sekaligus membangun pengetahuan baru. Langkah-langkah PBL: (16) Mengorientasi peserta didik pada masalah Pembelajaran dimulai dengan menjelaskan tujuan pembelajaran dan aktivitas-aktivitas yang akan dilakukan. Tahapan ini sangat penting dimana guru harus menjelaskan dengan rinci apa yang dilakukan oleh siswa maupun guru, serta dijelaskan bagaimana guru akan
  • 28. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 28 mengevaluasi proses pembelajaran. Hal ini sangat penting untuk memberikan motivasi agar siswa dapat mengerti dalam pembelajaran yang akan dilakukan. Ada empat hal yang perlu dilakukan dalam proses ini, yaitu: a. Tujuan utama pengajaran tidak untuk mempelajari sejumlah besar informasi baru, tetapi lebih kepada belajar bagaimana menyelidiki masalah-masalah penting dan bagaimana menjadi siswa yang mandiri. b. Permasalahan dan pertanyaan yang diselidiki tidak mempunyai jawaban mutlak “benar“, sebuah masalah yang rumit atau kompleks mempunyai banyak penyelesaian dan seringkali bertentangan. c. Selama tahap penyelidikan (dalam pengajaran ini), siswa didorong untuk mengajukan pertanyaan dan mencari informasi. Guru akan bertindak sebagai pembimbing yang siap membantu, sedangkan siswa harus berusaha untuk bekerja mandiri atau dengan temannya. d. Selama tahap analisis dan penjelasan, siswa didorong untuk menyatakan ide-idenya secara terbuka. Semua peserta didik diberi peluang untuk menyumbang kepada penyelidikan dan menyampaikan ide-ide mereka. (17) Mengorganisasikan kegiatan pembelajaran. Di samping mengembangkan keterampilan memecahkan masalah, pembelajaran PBL juga mendorong peserta didik belajar berkolaborasi. Pemecahan suatu masalah sangat membutuhkan kerjasama dan sharing antar anggota. Oleh sebab itu guru dapat memulai kegiatan pembelajaran dengan membentuk kelompok-kelompok siswa, masing-masing kelompok akan memilih dan memecahkan masalah yang berbeda. Prinsip-prinsip pengelompokan siswa dalam pembelajaran kooperatif dapat digunakan dalam konteks ini seperti: kelompok harus heterogen, pentingnya interaksi antar anggota, komunikasi yang efektif, adanya tutor sebaya, dan sebagainya. Guru sangat penting memonitor dan mengevaluasi kerja masing-masing kelompok untuk menjaga kinerja dan dinamika kelompok selama pembelajaran. Setelah siswa diorientasikan pada suatu masalah dan telah membentuk kelompok belajar, selanjutnya guru menetapkan subtopik-subtopik yang spesifik, tugas-tugas penyelidikan, dan jadwal. Tantangan utama bagi guru pada tahap ini adalah mengupayakan agar semua siswa aktif terlibat dalam kegiatan penyelidikan sehingga hasil-hasil penyelidikan sebagai penyelesaian terhadap permasalahan tersebut, mengembangkan dan menyajikan hasil karya, serta memamerkannya. Guru bertanggungjawab untuk melakukan monitor terhadap aktivitas peserta didik selama menyelesaikan proyek. Monitoring dilakukan
  • 29. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 29 dengan cara memfasilitasi peserta didik pada setiap proses. Dengan kata lain guru berperan menjadi mentor bagi aktivitas siswa. Agar mempermudah proses monitoring, dibuat sebuah rubrik yang dapat merekam keseluruhan aktivitas yang penting. (18) Membimbing penyelidikan mandiri dan kelompok Penyelidikan adalah inti dari PBL. Meskipun setiap situasi permasalahan memerlukan teknik penyelidikan yang berbeda, namun pada umumnya melibatkan karakter yang identik, yakni pengumpulan data dan eksperimen, berhipotesis dan penjelasan, dan memberikan pemecahan. Pengumpulan data dan eksperimentasi merupakan aspek yang sangat penting. Pada tahap ini, guru harus mendorong siswa untuk mengumpulkan data dan melaksanakan eksperimen (mental maupun aktual) sampai mereka betul-betul memaHAKi dimensi situasi permasalahan. Tujuannya adalah agar siswa mengumpulkan cukup informasi untuk menciptakan dan membangun ide mereka sendiri. Guru membantu siswa mengumpulkan informasi sebanyak-banyaknya dari berbagai sumber, dan mengajukan pertanyaan pada siswa untuk berpikir tentang masalah dan ragam informasi yang dibutuhkan untuk sampai pada pemecahan masalah yang dapat dipertahankan. Setelah siswa mengumpulkan cukup data dan memberikan permasalahan tentang fenomena yang mereka selidiki, selanjutnya mereka mulai menawarkan penjelasan dalam bentuk hipotesis, penjelasan, dan pemecahan. Selama pembelajaran pada fase ini, guru mendorong siswa untuk menyampaikan ide-idenya dan menerima secara penuh. Guru juga harus mengajukan pertanyaan yang mendorong siswa berpikir tentang kelayakan hipotesis dan solusi yang mereka buat serta kualitas informasi yang dikumpulkan. (19) Mengembangkan dan Menyajikan hasil karya Tahap penyelidikan diikuti dengan menciptakan artefak (hasil karya) dan pameran. Artefak lebih dari sekedar laporan tertulis, namun bisa suatu video tape (menunjukkan situasi masalah dan pemecahan yang diusulkan), model (perwujudan secara fisik dari situasi masalah dan pemecahannya), program komputer, dan sajian multimedia. Tentunya kecanggihan artefak sangat dipengaruhi tingkat berpikir siswa. Langkah selanjutnya adalah mempamerkan hasil karyanya dan guru berperan sebagai organisator pameran. Akan lebih baik jika dalam pameran ini melibatkan siswa lainnya, guru-guru, orang tua, dan lainnya yang dapat menjadi “penilai” atau memberikan umpan balik. (20) Analisis dan Evaluasi Proses Pemecahan Masalah Fase ini merupakan tahap akhir dalam PBL. Fase ini dimaksudkan untuk membantu siswa menganalisis dan mengevaluasi proses mereka sendiri dan keterampilan penyelidikan dan intelektual yang mereka gunakan. Selama fase ini guru meminta siswa untuk
  • 30. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 30 merekonstruksi pemikiran dan aktivitas yang telah dilakukan selama proses kegiatan belajarnya. Metode : Ceramah, diskusi, tanya jawab dan penugasan F. Media, Alat dan Sumber Pembelajaran  Media : Tayangan video  Alat : LCD, Internet  Sumber : Buku PKn kelas X penerbit Intan Pariwara LKS eksis G. Langkah Kegiatan/Skenario Pembelajaran Kegiatan Deskripsi Alokasi Waktu Pendahuluan  Memberikan salam  Menanyakan kepada siswa kesiapan dan kenyamanan untuk belajar  Menanyakan kehadiran siswa  Mempersilakan salah satu siswa memimpin doa  Tanya jawab materi mengenai Fungsi Tangggung Jawab Warga Negara dalam Proses Demokrasi  Menyampaikan tujuan pembelajaran 10 menit Inti  Menyampaikan mengenai Fungsi Tangggung Jawab Warga Negara dalam Proses Demokrasi melalui contoh kasus.  Siswa mendapat penjelasan mengenai teknik Artikulasi  Siswa dibagi secara berpasangan  Setiap pasangan secara bergantian menyampaikan kembali materi yang telah disampaikan guru, sementara yang lainnya mendengarkan sambil membuat catatan-catatan kecil mengenai materi yang telah disampaikan oleh pasangannya  Setiap siswa secara acak dan bergiliran menyampaikan kembali hasil wawancara dengan pasangannya  Siswa yang lain menanggapi 60 menit Penutup  Klarifikasi/kesimpulan siswa dibantu oleh guru menyimpulkan materi mengenai Fungsi Tangggung Jawab Warga Negara dalam Proses Demokrasi  Evaluasi untuk mengukur ketercapaian tujuan pembelajaran 20 menit
  • 31. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 31  Siswa melakukan refleksi tentang pelaksanaan pembelajaran  Siswa membuat tugas laporan mengenai Fungsi Tangggung Jawab Warga Negara dalam Proses Demokrasi dalam bentuk makalah (dikumpulkan pada 2 pertemuan yang akan datang)  Mengucapkan salam H. Media, Alat dan Sumber Pembelajaran  Media : Tayangan video  Alat : LCD, Internet  Sumber : Buku PKn kelas X penerbit Intan Pariwara LKS eksis atau Grafindo Taupan, M. 2013. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan untuk SMA-MA/SMK Kelas X. Bandung : Yrama Widya. Peta Konsep mengenai Fungsi Tangggung Jawab Warga Negara dalam Proses Demokrasi I. Penilaian {terlampir}
  • 32. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 32 /lampiran Tugas Mandiri: Perhatikan Gambar berikut: Tuliskan pertanyan- pertanyan yang ingin kalian ketahui jawabannya. 1 …………………………………………………………………………………………………………… 2. …………………………………………………………………………………………………………… 3…………………………………………………………………………………………………………… 4…………….................................………………………………………………………………………… 5 …………………………………………………………………………………………………………… 6. …………………………………………………………………………………………………………… 7…………………………………………………………………………………………………………… 8…………….................................………………………………………………………………………… 9 …………………………………………………………………………………………………………… 10. ………………………………………………………………………………………………………… Amatilah dan pahami isi Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 Pasal28 berikut. Kemerdekaan berserikat dan berkumpul, mengeluarkan pikiran dengan lisan dan tulisan dan sebagainya ditetapkan denganundang- undang. Setelah kalian membaca dan memahami isi pasal tersebut, pasti ada yang akan kalian tanyakan? Tuliskan pertanyaanya di bawah ini. 1. Bagaimana hubungannya Pasal28 dengan hakikat warga negara? 2. Mengapa pasal ini menjadi jaminan warga negara dalam demokrasi? 3. ................................................................................................................ 4. ................................................................................................................. 5. ................................................................................................................. Carilah oleh kalian informasi di media cetak elektronik atau sumber lain tentang orang asing yang menjadi warga negara Indonesia. Kemudian, berikanlah komentar atau pendapat kalian.
  • 33. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 33 Nama orang …………………………………………………………………………… ……………………………………………………………………………... ……………………………………………………………………………... Sebab menjadi WNI …………………………………………………………………………… ……………………………………………………………………………... .…………………………………………………………………………...... Pendapat kalian …………………………………………………………………………… ……………………………………………………………………………... .…………………………………………………………………………...... Diskusikan dan cari di internet atau sumber lain dengan teman kalian tentang pengertian sistem demokrasi dan kelebihannya.. Tuliskan pendapat kalian dengan jujur tentang pengertian sistem demokrasi. 1 Sistem Demokrasi …………………… Kelebihan: …………………………………………………………………………… ……………………………………………………………………………... .…………………………………………………………………………...... Kekurangan: …………………………………………………………………………… ……………………………………………………………………………... .…………………………………………………………………………...... 2 Sistem Demokrasi …………………… Kelebihan: …………………………………………………………………………… ……………………………………………………………………………... .…………………………………………………………………………...... Kekurangan: …………………………………………………………………………… ……………………………………………………………………………... .…………………………………………………………………………...... 3 Sistem Demokrasi …………………… Kelebihan: …………………………………………………………………………… ……………………………………………………………………………... .…………………………………………………………………………......
  • 34. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 34 Kekurangan: …………………………………………………………………………… ……………………………………………………………………………... .…………………………………………………………………………...... Diskusikan dengan teman kalian dan lakukan pengamatan tentang sikap dan perilaku yang kurang mencerminkan adanya penerapan sistem demokrasi dalam lingkungan keluarga, sekolah, masyarakat, bangsa, dan negara Lingkungan Sikap dan Perilaku yang Kurang Mencerminkan Demokrasi Akibat dari Sikap Kurang Menerapkan Demokrasi Cara Membina dan Membiasakan Demokrasi 1. Keluarga 2. Sekolah 3. Masyarakat 4. Bangsa dan Negara 5. dengan teman a. ………................ b. ………................ c. ………................ a. ………................ b. ………................ c. ………................ a. ………................ b. ………................ c. ………................ a. ………................ b. ………................ c. ………................ a. ………................ b. ………................ c. ………................ a. ……………… b. …………........ c. …………….... a. …………….... b. …………........ c. …………….... a. ……………… b. …………........ c. …………….... a. …………........ b. …………….... c. …………….... a. ………................ b. ………................ c. ………................ a. ………...................... b. ………...................... c. ………...................... a. ………...................... b. ………...................... c. ………...................... a. ………...................... b. ………...................... c. ………...................... a. ………...................... b. ………...................... c. ………...................... a. ………................ b. ………................ c. ………................ Perhatikan gambar berikut: Berdasarkan gambar tersebut,jawablah pertanyaan berikut dengan tepat. 1. Bagaimana hubungan gambar tersebut dengan hak dan kewajiban? ……………………………………………………………………………… ………………………………………………………………………………
  • 35. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 35 2. Mengapa hal tersebut masih terjadi? ……………………………………………………………………………… ……………………………………………………………………………… 3. Sebutkan faktor penyebabnya ……………………………………………………………………………… ……………………………………………………………………………… 4. Bagaimana cara mengatasinya? ……………………………………………………………………………… ……………………………………………………………………………… 5. Tuliskan pertanyaan lainnya yang mungkin kalian perlu tanyakan ……………………………………………………………………………… ……………………………………………………………………………… Carilah fenomena atau foto di media cetak yang terjadi di lingkungan sekitar kalian yang berkaitan dengan pelanggaran hak. Potretlah atau gunting gambarnya oleh kalian dan tempelkan di bawah ini. Tunjukkan hasil karya kalian pada guru di kelas dengan memberikan tanggapan/ pendapat. Tempelkan foto atau lukisan di sini Pendapat/tanggapan kalian …………………………………………………………………………… …………………………………………………………………………… …………………………………………………………………………… …………………………………………………………………………… …………………………………………………………………………… …………………………............................................................................... Pasal-Pasaldalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 yang Mengatur Hak Warga Negara No. Pasal Bunyi Pasal Hak tentang 1. 27 Ayat (1) Segala warga negara bersamaan kedudukannya di dalam hukum dan pemerintahan dan wajib menjunjung hukum dan pemerintahan itu dengann tidak ada kecualinya. Persamaan kedudukan di depan hukum dan pemerintahan 2. 27 Ayat (2) 3. 28 4. 28D Ayat (3) 5. 28E Ayat (3) 6. 1 Ayat (2)
  • 36. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 36 7. 2 Ayat (1) 8. 6A Ayat (1) 9. 19 Ayat (1) 10. 22C Ayat (1) Cermati artikel berikut: SIMALUNGUN – Aparat Nagori Kahean, Dolok Batu Nanggar, Simalungun sangat kesulitan menarik Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) dari masyarakat. Akibatnya, pencapaian PBB dari daerah tersebut menjadi rendah. Hingga Oktober, dari Rp13 juta target PBB,yang tertagih masih sekitar 40 persen. Setelah ditelesuri METRO, ternyata penyebab utamanya adalah sangat rendahnya kesadaran masyarakat untuk membayar PBB. Padahal, PBB itu ditagih untuk dikembalikan kepada masyarakat dengan fasilitas pembangunan oleh pemerintah. Hal ini disampaikan Pengulu Nagori Kahean, Saidi, Rabu (30/10). “Rendahnya kesadaran masyarakat membayar PPB membuat pihak aparat Nagori Kahean kesulitan menarik PBB sebagaikewajiban yang harus dibayarkan masyarakat,” kata Saidi. Selain disebabkan rendahnya kesadaran masyarakat, juga tak sedikit masyarakat dari luar daerah yang memiliki tanah dan bangunan di Nagori Kahean. Karenanya, program jemput bola tidak mampu untuk mencapai target,karena masyarakat masih suka berpindah-pindah. “Kita sadari, untuk mencapai target PBB masih sulit, karena pemilik tanah atau bangunan bukan hanya warga Nagori Kahean tapi juga warga di luar Nagori Kahean,” kata Saidi. Begitupun tambah Saidi, untuk mempermudah pelayanan kepada masyarakat, sekalipun sudah di luar jam kerja, pihaknya selalu mengimbau warga luar yang tidak sempat membayar PBB pada jam kantor, bisa langsung membayarnya ke alamat rumah pangulu. “Kalau masyarakat merasa tidak punya waktu membayar PBB saat jam kantor, kita tetap melayani mereka sekalipun datang ke rumah. Yang penting, bagaimana mereka (masyarakat, red) mau membayar PPB,” terang Saidi. Dia mencontohkan seorang warga luar Nagori Kahean yang rajin membayar PBB tanahnya, yakni J. Saragih (40) warga Nagori Silau Bayu, Gunung Maligas. Dia membayar PBB setelah empat tahun tidak membayar. Kepada pangulu, Saragih mengaku tidak membayar pajaknya karena kesibukan. Setelah mengetahui dapat membayar langsung ke rumah pangulu, diapun langsung datang dan membayarnya. “J Saragih mengaku, kalau saat jam kerja, dia tak sempat datang ke Kantor Pangulu Nagori Kahean membayar PBB. Karena,dia datang langsung ke rumah saya,” aku Saidi. Dengan contoh J. Saragih, Saidi berharap agar masyarakat lain baik warga Nagori Kahean maupun luar yang merasa belum membayar PBB, segera melunasinya ke kantor pangulu atau langsung ke rumah pangulu, mengingat sebentar lagi mau ganti tahun. Dijelaskan Saidi, sesuai penjelasan Pasal 1 UU Nomor 12 Tahun 1985 junto UU Nomor 12 Tahun 1994 menyebutkan, PBB adalah pajak negara yang sebagian besar penerimaannya merupakan pendapatan daerah, yang antara lain dipergunakan untuk penyediaan fasilitas yang dinikmati oleh pemerintah pusat dan pemerintah daerah. Memang diakui Saidi, beberapa faktor membuat masyarakat kurang taat membayar PBB disebabkan beberapa faktor, yakni faktor pendidikan, ekonomi, sosialisasi, penegakan hukum, dan kurangnya kontrol serta pengawasan dari instansi terkait. “Namun yang paling berpengaruh adalah faktor pendidikan, ekonomi, dan sosialisasi,” katanya. Berdasarkan berita tersebut, jawablah pertanyaan berikut dengan tepat. 1. Mengapa kesadaran masyarakat kita dalam membayar pajak bumi dan bangunan (PBB) masih kurang?
  • 37. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 37 …………………………………………………………………………… …………………………………………………………………………… ………………………………………….................................................... 2. Bagaimana usaha pemerintah untuk menyadarkan masyarakat agar membayar PBB? …………………………………………………………………………… …………………………………………………………………………… ………………………………………….................................................... 3. Sebutkan faktor penyebab kurangnya kesadaran masyarakat dalam membayar pajak bumi dan bangunan (PBB)? …………………………………………………………………………… …………………………………………………………………………… ………………………………………….................................................... 4. Apakah masyarakat tidak menyadari bahwa membayar pajak bumi dan bangunan merupakan kewajiban? …………………………………………………………………………… …………………………………………………………………………… ………………………………………….................................................... 5. Selanjutnya, buatlah pertanyaan lain oleh kalian. …………………………………………………………………………… …………………………………………………………………………… ………………………………………….................................................... Cermati gambar berikut: Berdasarkan gambar di atas,jawablah pertanyaan berikut dengan tepat.
  • 38. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 38 1. Bagaimana menurut kalian tentang lembaga Komisi Pemilihan Umum? Apakah sudah berperan sesuai dengan fungsinya? ……………………………………………………………………………… ……………………………………………………………………………… …………………………………….................................................................. 2. Mengapa sering terjadi unjuk rasa terhadap hasil pemilu/pilkada dengan mendatangi kantor KPU setempat? ……………………………………………………………………………… ……………………………………………………………………………… ……………………………………………………………………………..… 3. Apakah unjuk rasa atau demonstrasi itu sesuaidengan budaya bangsa? ……………………………………………………………………………… ……………………………………………………………………………… …………………………………………………………………..…………… 4. Bagaimana sebaiknya yang harus dilakukan, baik pengunjuk rasa maupun lembaga KPU? ……………………………………………………………………………… ……………………………………………………………………………… ……………………………………………………………………………… 5. Tuliskan pendapatkalian tentang pelaksanaanprosesdemokrasi di Indonesia? ……………………………………………………………………………… ……………………………………………………………………………… …………………………………………………………………..…………… Diskusikan dengan teman kalian tentang permasalahan hak dan kewajiban warga negara dalam berbagai bidang No. Bidang Hak Kewajiban 1. Politik Hak untuk memilih dan dipilih, mendirikan dan memasuki suatu organisasi sosial politik dan ikut serta dalam pemerintahan. Memilih dalam pemilihan umum atau pelaksanaan demokrasi lain. 2. Pendidikan 3. Ekonomi 4. Sosial budaya 5. Hankam 6. Hukum 7. Agama 8. Kesehatan 9. Tenaga kerja 10. Komunikasi Coba kalian renungkan mengenai hak dan kewajiban sebagai perwujudan nilai-nilai demokrasi dalam
  • 39. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 39 kehidupan sehari-hari. 1. Bila hak kalian dilanggar, apa tindakan kalian? Bolehkah bertindak sewenang-wenang? 2. Pernahkah kalian membeli barang yang original (asli), bukan hasil bajakan atau kejahatan melalui perdagangan illegal, seperti VCD bajakan, buku bajakan, kendaraan motor tanpa surat-suarat, dan sebagainya? Bagaimana sikap kalian ketika ada yang menawaribarang tersebut? 3. Coba kemukakan hak dan kewajiban kalian sebagai pelajar? 4. Bagaimana jika kalian melanggar hak orang lain dan mengabaikan kewajiban? 5. Apa manfaat yang kalian dapatkan dari pembelajaran ini? Praktik Belajar Kewarganegaraan Diskusikan dengan kelompok kalian tentang proses demokrasi yang pernah dilakukan di lingkungan sekitar kalian (keluarga, sekolah, dan masyarakat). Apa akibatnya jika hak dan kewajiban tidak dilaksanakan dengan penuh tanggungjawab? No. Lingkungan Permasalahan Bentuk Pengambilan Keputusan Tanggung Jawab 1. Keluarga a. ………………...... b. ………………...... c. ………………...... ………………...... ………………...... ………………...... ………………............ ………………............ ………………............ 2. Sekolah a. ………………...... b. ………………...... c. ………………...... ………………...... ………………...... ………………...... ………………............ ………………............ ………………............ 3. Masyarakat a. ………………...... b. ………………...... c. ………………...... ………………...... ………………...... ………………...... ………………............ ………………............ ………………............ Berikut ini contoh perilaku yang mungkin saja kalian lakukan. Sebelumnya, kalian baca terlebih dahulu semua contoh perilaku, kemudian kalian tentukan perilaku tersebut termasuk yang baik atau buruk dengan memberi tanda ceklist (V) pada kolom pilihanmu. Kemudian, berikan alasannya! No Pelakonan Baik Buruk Alasan 1 Memusyawarahkan masalah yang menyangkut kepentingan bersama 2 Melaksanakan kewajiban di keluarga, misalnya menyapu halaman, mengepel lantai, dan mencuci pakaian sendiri 3 Memaksakan kehendak kepada anggota keluarga yang lain 4 Hanyabergaul dengan teman yang sama agamanya
  • 40. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 40 5 Menghargai pendapat teman yang berbeda pendapat 6 Menghindari permusuhan dengan siapapun 7 Berani menyampaikan pendapat untuk kepentingan sendiri 8 Menolak perbedaan pendapat 9 Memberikan kesempatan kepada orang lain untuk menyampaikan pendapat 10 Menyalahkan pendapat orang lain yang berbeda usianya. Uji Kompetensi Jawablah soal-soal berikut. 1. Apa yang dimaksud dengan warga negara Indonesia?Jelaskan perbedaannya dengan penduduk. 2. Apa yang dimaksud dengan hak dan kewajiban? Jelaskan keterkaitan keduannya. 3. Mengapa sebagai warga negara kita harus mendahulukan kewajiban daripada hak? Jelaskan jawaban kalian 4. Bagaimana hubungan antara hak dan kewajiban warga negara dengan proses demokrasi? 5. Bagaimana pendapat kalian dengan masyarakat kita yang masih kurang memiliki rasa tanggung jawab dalam proses demokrasi di Indonesia? a. Lembar Observasi dan kinerja presentasi LEMBAR PENGAMATAN OBSERVASI DAN KINERJA PRESENTASI Mata Pelajaran : PPKN Kelas/Program : X/IPA/IPS Kompetensi : __________________ No Nama Peserta didik Observasi Kinerja Presentasi Jml Skor NilaiAkt Disl Kerjsm Prnsrt Visual Isi (1) (2) (3) (4) (5) (6) 1. AFRISKO ADHA MACOLA 4 4 3 4 3 3 21 2. AGRY LEOFANNY
  • 41. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 41 3. ANA RANIRI UTARI 4. 5. 6. Rubrik Penilaian Pengamatan/Observasi No Aspek yang dinilai Rubrik Skor 1. Aktivitas Menunjukkan aktivitas yang sangat tinggi dan memberikan makna bagi diri sendiri/kelompok 4 Menunjukkan aktivitas yang tinggi dan memberikan makna bagi diri sendiri/kelompok 3 Menunjukkan aktivitas yang cukup tetapi kurang memberikan makna bagi diri sendiri/kelompok 2 Tidak menunjukkan aktivitas yang memberikan makna bagi diri sendiri/kelompok 1 2. Kerjasama Dapat bekerjasama dalam kelompok, dan memberikan warna dalam kelompok tersebut 4 Dapat bekerja sama dalam kelompok, dan cukup memberikan warna dalam kelompok 3 Dapat bekerja sama dalam kelompok, tetapi kurang memberikan warna dalam kelompok 2 Tidak menunjukkan aktivitas kerjasama dalam kelompok. 1 3. Disiplin Mengikuti seluruh kegiatan dari awal sampai akhir dengan baik dan memberikan warna dalam kegiatan 4 Mengikuti seluruh kegiatan dari awal sampai akhir dengan baik membeirkan 3
  • 42. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 42 waran dalam kegiatan Mengikuti seluruh kegiatan dari awal sampai akhir dengan baik dan membeirkan waran dalam kegiatan 2 Mengikuti seluruh kegiatan dari awal sampai akhir dengan baik dan membeirkan waran dalam kegiatan 1 Rubrik Penilaian Kinerja Presentasi No Aspek yang dinilai Rubrik Skor 1. Peran serta dalam presentasi Terlibat aktif dalam presentasi dan memberikan makna dalam presentasi 3 Terlibat aktif dalam presentasi tetapi kurang memberikan makna dalam presentasi 2 Tidak terlibat aktif dalam presentasi 1 2. Visualisasi dalam presentasi Bersuara jelas dan keras saat melakukan presentasi 3 Bersuara jelas tetapi kurang keras saat melakukan presentasi 2 Bersuara kurang jelas dan kurang keras saat melakukan presentasi 1 3. Isi Presentasi Isi presentasi yang disampaikan lengkap sesuai dengan materi ajar 3 Isi presentasi yang disampaikan sesuai dengan materi ajar, tetapi kurang lengkap 2 Isi presentasi yang disampaikan kurang sesuai materi ajar dan kurang lengkap. 1 Keterangan : 3. Sangat tinggi 2. Tinggi 1. Kurang
  • 43. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 43 PENILAIAN PRESENTASI (hasil pengumpulan data/laporan penelitian/dll) Tanggal /bulan/tahun : ................................................................ Nama/kelompok : ................................................................ Kelas/Smt : ................................................................. Mata Pelajaran : ................................................................. Judul Presentasi : …………………………………………….. No Aspek Penilaian Bobot Skor Nilai 1 KEMAMPUAN MENDESKRIPSIKAN GAGASAN a. Ide pokok laporan b. Keruntutan berpikir dari latar belakang, masalah, tujuan, hasil, dan kesimpulan. c. Penggunaan Bahasa Indonesia. 15% 2 KEMAMPUAN MENJELASKAN ISI PRESENTASI a. Kelancaran penyampaian gagasan b. Kejelasan metode dan prosedur kerja 15% 3 KEMAMPUAN MENUNJUKKAN ORISINALITAS a. Bukti empirik atas argumen b. Konsistensi argumentasi 15% 4 KEMAMPUAN MENJELASKAN INOVASI DAN MANFAAT a. Sifat kebaruan hasil karya b. Kesesuaian antara materi penulisan dengan penugasan dari guru 15% 5 KEMAMPUAN MEMPERTAHANKAN KONSEP DALAM MENJAWAB PERTANYAAN 20% a. Kemampuan berargumentasi, ketangguhan dan konsistensi, berkomunikasi lisan
  • 44. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 44 b. Keruntutan dalam penalaran c. Ketepatan dalam menjawab pertanyaan d. Akurasi uraian materi dengan kesimpulan 6 KEMAMPUAN MENJELASKAN HASIL 15% a. Originalitas atas keaslian karya b. Keefektifan atau pencapaian tujuan/prestasi c. Dampak atau manfaatnya 7 SIKAP DALAM PRESENTASI 5% a. Kerapihan b. Kesopanan Catatan : Skor 1-5 (1. Sangat Kurang, 2. Kurang, 3. Cukup, 4. Baik, 5. Sangat Baik) Nilai = bobot x skor PENILAIAN PORTOFOLIO (hasil pengumpulan data/laporan penelitian/dll) Tanggal /bulan/tahun : .............................................................................. Nama peserta didik : ............................................................................... Kelas/Smt : ............................................................................... Mata Pelajaran : ............................................................................... Kompetensi Inti/Kompetensi Dasar : ………………………………………………… No Komponen Portofolio Bobot Skor Nilai 1 KERUNTUTAN PENYUSUNAN PORTOFOLIO a. Runtut dari tugas awal sampai akhir (lengkap) b. Runtut berdasarkan hari, tanggal, bulan dan tahun 25% 2 KELENGKAPAN PORTOFOLIO c. a. Lengkap setiap Kompetensi Inti dan Kompentensi Dasar d. b. ………………………….. 25%
  • 45. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 45 3 KERAPIAN PENYUSUNAN PORTOFOLIO c. Rapi dan tidak kotor d. ……………………… 25% 4 KEBERMANFAATAN PORTOFOLIO c. Bermanfaat untuk perbaikan dimasa depan d. ……………………….. 25% Catatan : Skor 1-5 (1. Sangat Kurang, 2. Kurang, 3. Cukup, 4. Baik, 5. Sangat Baik) Nilai = bobot x skor Evaluasi Hasil 1. Soal Pilihan Ganda Evaluasi BAB ___ Buku PPKn halaman _____ no ___ sampai dengan ____ Kunci Jawaban 1. ..... 6. .... 2. ..... 7. .... 3. ..... 8. .... 4. ..... 9. .... 5. ..... 10. ..... 2. Soal Uraian Buku PPKn halaman _____ sampai dengan ______ Kunci Jawaban 1. _____________________________________________________________________ __ 2. _____________________________________________________________________ __ 3. _____________________________________________________________________ __ 4. _____________________________________________________________________ __ 5. _____________________________________________________________________ __
  • 46. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 46 Evaluasi Pembelajaran (Proses)  Lembar kegiatan diskusi No Nam a Sisw a Aspek pengamatan Jum lah skor Nil ai Ket Kerj a sam a Menkomunikasik an pendapat Toleran si Keaktif an Mengharg ai pendapat teman Keterangan Skor : Masing-masing kolom diisi dengan kriteria : 4 : Baik Sekali 3 : Baik 2 : Cukup 1 : Kurang 𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 = ∑ Skor perolehan Skor Maksimal X 100 Kriteria Nilai : A = 80 – 100 : Baik Sekali B = 70 – 79 : Baik C = 60 – 69 : Cukup D = < 60 : Kurang  Rubrik penilaian presentasi N o Na ma Sis wa Aspek pengamatan Ju mla h sko r Nil ai K et Komuni kasi Sistemati ka penyampa ian Wawas an Keberan ian Antus ias Gesture dan penamp ilan Keterangan Skor : Masing-masing kolom diisi dengan kriteria : 4 : Baik Sekali 3 : Baik 2 : Cukup 1 : Kurang 𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 = ∑ Skor perolehan Skor Maksimal X 100
  • 47. Eli Priyatna sman 1 cikembar rpp ppkn kelas x semester 1 Halaman: 47 Kriteria Nilai : A = 80 – 100 : Baik Sekali B = 70 – 79 : Baik C = 60 – 69 : Cukup D = < 60 : Kurang  Format penilaian makalah Struktur Makalah Indikator Nilai Pendahuluan Menunjukkan dengan tepat isi :  Latar belakang masalah  Rumusan masalah  Tujuan penulisan Isi  Orisinalitas makalah  Ketepatan memilih kasus  Ketepatan penanggulangan atas kasus yang dipilih  Struktur/logika penulisan disusun dengan jelas sesuai dengan metode yang dipakai  Bahasa yang digunakan sesuai dengan EYD dan komunikatif  Daftar pustaka yang dapat dipertanggung jawabkan (ilmiah)  Menghindari sumber (akun) yang belum dikaji secara ilmiah Penutup  Kesimpulan sesuai dengan rumusan masalah  Saran relevan dengan kajian dan berisi pesan untuk peningkatan terhadap penegakkan HAM Jumlah Kriteria penilaian untuk masing-masing indikator : Sangat sesuai 4 Sesuai 3 Cukup 2 Kurang 1 𝑁𝑖𝑙𝑎𝑖 = ∑ Skor perolehan Skor Maksimal X 100