SlideShare a Scribd company logo
1 of 21
1
Penggunaan Teknologi Informasi pada E-Business
E-Business
E-business menurut Steven Alter (Foundation of E-Business. Prentice Hall.2002)
adalah praktek pelaksanaan dan pengelolaan proses bisnis utama seperti perancangan
produk, pengelolaan pasokan bahan baku, manufaktur, penjualan, pemenuhan
pesanan, dan penyediaan servis melalui penggunaan teknologi komunikasi komputer
dan data yang telah terkomputerisasi. E-business (Electronic Business, atau "E-
business") dapat diterjemahkan sebagai kegiatan bisnis yang dilakukan secara otomatis
dan semiotomatis dengan menggunakan sistem informasi komputer. Istilah yang
pertama kali diperkenalkan oleh Lou Gerstner, seorang CEO perusahaan IBM ini,
sekarang merupakan bentuk kegiatan bisnis yang dilakukan dengan menggunakan
teknologi Internet. E-bisnis memungkinkan suatu perusahaan untuk berhubungan
dengan sistem pemrosesan data internal dan eksternal mereka secara lebih efisien dan
fleksibel. E-bisnis juga banyak dipakai untuk berhubungan dengan suplier dan mitra
bisnis perusahaan, serta memenuhi permintaan dan melayani kepuasan pelanggan
secara lebih baik.
Dalam penggunaan sehari-hari, 'e-bisnis' tidak hanya menyangkut e-dagang
(perdagangan elektronik atau e-commerce) saja. Dalam hal ini, e-dagang lebih
merupakan sub bagian dari e-bisnis, sementara e-bisnis meliputi segala macam fungsi
dan kegiatan bisnis menggunakan data elektronik, termasuk pemasaran Internet (e-
pemasaran). Sebagai bagian dari e-bisnis, e-dagang lebih berfokus pada kegiatan
transaksi bisnis lewat www atau Internet. Dengan menggunakan sistem manajemen
pengetahuan, e-dagang mempunyai goal untuk menambah revenu dari perusahaan.
Sementara itu, e-bisnis berkaitan secara menyeluruh dengan proses bisnis termasuk
value chain: pembelian secara elektronik (electronic purchasing), manajemen rantai
suplai (supply chain management), pemrosesan order elektronik, penanganan dan
pelayanan kepada pelanggan, dan kerja sama dengan mitra bisnis. E-bisnis memberi
kemungkinan untuk pertukaran data di antara satu perusahaan dengan perusahaan
lain, baik lewat web, Internet, intranet, extranet atau kombinasi di antaranya.
2
Dalam pengimplementasian e-business, terdapat beberapa konsep/strategi yang dapat
diterapkan oleh perusahaan, diantaranya sebagai berikut:
ERP (Enterprise Resource Planning)
Merupakan strategi bisnis dari sistem informasi perusahaan yang dapat digunakan
untuk berkoordinasi mengenai sumber daya dan informasi yang digunakan untuk
proses dalam berbisnis.
EAI (Enterprise Application Programs)
Merupakan strategi bisnis menganai konsep integrasi dari proses bisnis yang
memungkinkan antar perusahaan dapat bertukar informasi.
CRM (Customer Relationship Management)
Merupakan strategi bisnis dari layanan dan perangkat lunak (softwere) yang di desain
untuk meningkatkan keuntungan dan kepuasan para konsumen.
SCM (Supply Chain Management)
Merupakan strategi manajemen mengenai rantai suplai yang secara otomatis akan
terkomputerisasi.
Penerapan e-bisnis pada suatu unit usaha sebenar nya dapat menimbulkan
keuntungan atau kerugian bagi unit usaha yang dimaksud. Terkadang permasalahan ini
menjadi dilema yang harus diselesaikan oleh manajemen. Pada satu sisi, teknologi ini
akan sangat menguntungkan penjualan. Promosi dapat dilakukan secara meluas.
Sampai pada efesiensi tenaga kerja, secara tidak langsung. Namun, bagi beberapa unit
usaha, penerapan e-bisnis cenderung akan mengakibatkan kerugian. Hal ini
dikarenakan biaya yang dibutuhkan untuk mengoperasikan teknologi ini sangat tinggi.
Bahkan bisa lebih tinggi daripada keuntungan yang diperoleh dari penerapan e-bisnis
3
itu sendiri. Sehingga hal ini tidak memenuhi teori cost and benefit. Di mana benefit yang
seharusnya diperoleh lebih besar daripada cost yang dikeluarkan.
Penerapan e-bisnis pada berbagai jenis sistem e-business yang ada seperti : Customer
Relationship Management (CRM), Supply Chain Management/ERP/Inventory, Sistem
Pemasaran Online (E-Commerce), Production, Human Resources Management,
Sistem Keuangan (Finance), Sistem Distribusi, dan Sistem Core Banking yang
diterapkan perusahaan. Unit usaha yang penulis pilih untuk analisis ini adalah PT. Bank
Bukopin, Tbk. Perusahaan ini merupakan salah satu perusahaan perbankan
multinasional swasta yang telah menerapkan teknologi informasi (e-bisnis) dalam
kegiatan bisnis perusahaan.
E-commerce
Perdagangan elektronik (electronic commerce atau e-commerce) adalah penyebaran,
pembelian, penjualan, pemasaran barang dan jasa melalui
sistem elektronik seperti internetatau televisi, www, atau jaringan komputer lainnya. E-
commerce dapat melibatkan transfer dana elektronik, pertukaran data elektronik, sistem
manajemen inventori otomatis, dan sistem pengumpulan data otomatis.
Industri teknologi informasi melihat kegiatan e-commerce ini sebagai aplikasi dan
penerapan dari e-bisnis (e-business) yang berkaitan dengan transaksi komersial,
seperti: transfer dana secara elektronik, SCM (supply chain management), pemasaran
elektronik (e-marketing), atau pemasaran online (online marketing), pemrosesan
transaksi online (online transaction processing), pertukaran data elektronik (electronic
data interchange /EDI), dll.
E-commerce merupakan bagian dari e-business, di mana cakupan e-business lebih
luas, tidak hanya sekadar perniagaan tetapi mencakup juga pengkolaborasian mitra
bisnis, pelayanan nasabah, lowongan pekerjaan dll. Selain teknologi jaringan www, e-
commerce juga memerlukan teknologi basisdata atau pangkalan
4
data (databases), surat elektronik (e-mail), dan bentuk teknologi non komputer yang lain
seperti halnya sistem pengiriman barang, dan alat pembayaran untuk e-dagang ini.
Mendefinisikan. E-commerce pertama kali diperkenalkan pada tahun 1994 pada saat
pertama kali banner-elektronik dipakai untuk tujuan promosi dan periklanan di suatu
halaman-web (website). Menurut Riset Forrester, perdagangan elektronik menghasilkan
penjualan seharga AS$12,2 miliar pada 2003. Menurut laporan yang lain pada bulan
Oktober 2006 yang lalu, pendapatan ritel online yang bersifat non-travel di Amerika
Serikat diramalkan akan mencapai seperempat trilyun dolar US pada tahun 2011.
Istilah "perdagangan elektronik" telah berubah sejalan dengan waktu. Awalnya,
perdagangan elektronik berarti pemanfaatan transaksi komersial, seperti
penggunaan EDI untuk mengirim dokumen komersial seperti pesanan
pembelian atau invoice secara elektronik.
Kemudian dia berkembang menjadi suatu aktivitas yang mempunyai istilah yang lebih
tepat "perdagangan web" — pembelian barang dan jasa melalui World Wide
Web melalui server aman (HTTPS), protokol server khusus yang
menggunakan enkripsi untuk merahasiakan data penting pelanggan.
Pada awalnya ketika web mulai terkenal di masyarakat pada 1994, banyak jurnalis
memperkirakan bahwa e-commerce akan menjadi sebuah sektor ekonomi baru.
Namun, baru sekitar empat tahun kemudian protokol aman seperti HTTPS memasuki
tahap matang dan banyak digunakan. Antara 1998 dan 2000 banyak bisnis di AS dan
Eropa mengembangkan situs web perdagangan ini.
Model E-commerce di Indonesia
1. Classifieds/listing/iklan
Baris Ini adalah model bisnis e-commerce paling sederhana yang cocok digunakan di
negara-negara berkembang. Dua kriteria yang biasa diusung model bisnis ini: Website
yang bersangkutan tidak memfasilitasi kegiatan transaksi online Penjual individual
dapat menjual barang kapan saja, dimana saja secara gratis Tiga situs iklan baris yang
5
terkenal di Indonesia ialah Tokobagus, Berniaga, dan OLX. Kaskus selaku forum online
terbesar di Indonesia juga bisa dibilang masih menggunakan model bisnis iklan baris di
forum jual belinya. Ini dikarenakan Kaskus tidak mengharuskan penjualnya untuk
menggunakan fasilitas rekening bersama atau escrow. Jadi transaksi masih dapat
terjadi langsung antara penjual dan pembeli. Metode transaksi yang paling sering
digunakan di situs iklan baris ialah metode cash on delivery atau COD.) Jenis penjual:
situs iklan baris seperti ini cocok bagi penjual yang hanya ingin menjual sekali-kali saja,
seperti barang bekas atau barang yang stoknya sedikit.
2. Marketplace C2C (Customer to Customer)
Model bisnis dimana website yang bersangkutan tidak hanya membantu
mempromosikan barang dagangan saja, tapi juga menfasilitasi transaksi uang secara
online. Berikut ialah indikator utama bagi sebuah website marketplace: Seluruh
transaksi online harus difasilitasi oleh website yang bersangkutan Bisa digunakan oleh
penjual individual Kegiatan jual beli di website marketplace harus menggunakan
fasilitas transaksi online seperti layanan escrow atau rekening pihak ketiga untuk
menjamin keamanan transaksi. Penjual hanya akan menerima uang pembayaran
setelah barang diterima oleh pembeli. Selama barang belum sampai, uang akan
disimpan di rekening pihak ketiga. Apabila transaksi gagal, maka uang akan
dikembalikan ke tangan pembeli. Tiga situs marketplace di Indonesia yang
memperbolehkan penjual langsung berjualan barang di website ialah Tokopedia,
Bukalapak, dan Lamido. Ada juga situs marketplace lainnya yang mengharuskan
penjual menyelesaikan proses verifikasi terlebih dahulu seperti Blanja dan Elevenia.
Jenis penjual: situs marketplace seperti ini lebih cocok bagi penjual yang lebih serius
dalam berjualan online. Biasanya sang penjual memiliki jumlah stok barang yang cukup
besar dan mungkin sudah memiliki toko fisik.
3. Shopping mall Model
bisnis ini mirip sekali dengan marketplace, tapi penjual yang bisa berjualan disana
haruslah penjual atau brand ternama karena proses verifikasi yang ketat. Satu-satunya
situs online shopping mall yang beroperasi di Indonesia ialah Blibli.
6
4. Toko online B2C (Business to Consumer)
Model bisnis ini cukup sederhana, yakni sebuah toko online dengan alamat website
(domain) sendiri dimana penjual memiliki stok produk dan menjualnya secara online
kepada pembeli. Beberapa contoh toko online di Indonesia ialah Bhinneka, Lazada
Indonesia, BerryBenka, dan Bilna. Tiket.com, yang berfungsi sebagai platform jualan
tiket secara online, juga bisa dianggap sebagai toko online. Keuntungan dari memiliki
toko online anda sendiri ialah anda memiliki kebebasan penuh disana. Anda dapat
merubah jenis tampilan sesuka Anda dan dapat membuat blog untuk memperkuat SEO
toko online anda. Bagi anda yang tertarik untuk membuka sebuah toko online secara
mudah, anda dapat coba menggunakan Shopify, Jejualan, Pixtem, Jarvis Store, dan
Klakat. Jenis penjual: model bisnis ini cocok bagi mereka yang serius berjualan online
dan siap mengalokasikan sumber daya mereka untuk mengelola situs mereka sendiri.
5. Toko online
Media sosial Banyak penjual di Indonesia yang menggunakan situs media sosial seperti
Facebook dan Instagram untuk mempromosikan barang dagangan mereka. Uniknya
lagi, sudah ada pemain-pemain lokal yang membantu penjual berjualan di situs
Facebook yakni Onigi dan LakuBgt. Ada juga startup yang mengumpulkan seluruh
penjual di Instagram ke dalam satu website yakni Shopious. Membuat toko online di
Facebook atau Instagram sangatlah mudah, sederhana, dan asiknya gratis Tapi penjual
tidak dapat membuat templatenya sendiri. Di Indonesia, channel BBM pun juga sering
digunakan sebagai media jual beli barang. Jenis penjual: penjual yang ingin memiliki
toko online sendiri tapi tidak ingin repot. Ada juga beberapa bisnis online yang
menggunakan beberapa model bisnis diatas pada saat bersamaan. Dua contohnya
ialah Qoo10 dan Rakuten Belanja Online yang memiliki toko online B2C mereka sendiri
serta marketplace yang memverifikasi penjualnya terlebih dahulu. Inilah model-model
bisnis dari website e-commerce di Indonesia. Membandingkan situs e-commerce satu
dengan yang lainnya hanya dapat dilakukan apabila mereka memiliki model bisnis yang
serupa. Jadi tidak akan cocok apabila kalian membandingkan perkembangan bisnis
TokoBagus (classifieds/listing/iklan baris) dengan Berrybenka (B2C) contohnya.
7
Jalur Electronic Commerce
• Mengimplementasi sebuah sistem e-commerce termasuk resiko kegagalan yang
signifikan
• Langkah awal adalah berkomitmen mengimplementasi sistem sebagai bagian
perencanaan strategi bisnis menggunakan e-commerce untuk tercapainya
keunggulan kompetitif
• Perusahaan kemudian mengumpulkan intelejen bisnis untuk memahami aturan
potensial setiap elemen lingkungan yang akan dimainkan.
Business Intelligence
Sebelum ikut serta dalam e-commerce manajer harus memahami hubungan
perusahaannya dengan konsumen, pesaing, suplier, dan entitas eksternal lainnya
Business Intelligence (BI) merupakan kumpulan informasi mengenai elemen lingkungan
yang berinteraksi dengan perusahaan
Basis Data Eksternal
Perusahaan dapat pula menggunakan basis data komersial yang memberikan
lingku-ngan informasi daripada mengumpulkannya sendiri. Perusahaan menggunakan
basis data ini karena lebih cepat dan mengurangi pengeluaran daripada mencoba
meneliti informasi sendiri.
Jalur Electronic Commerce
• Mengimplementasi sebuah sistem e-commerce termasuk resiko kegagalan yang
signifikan
• Langkah awal adalah berkomitmen mengimplementasi sistem sebagai bagian
perencanaan strategi bisnis menggunakan e-commerce untuk tercapainya
keunggulan kompetitif
• Perusahaan kemudian mengumpulkan intelejen bisnis untuk memahami aturan
potensial setiap elemen lingkungan yang akan dimainkan.
8
Business Intelligence
Sebelum ikut serta dalam e-commerce manajer harus memahami hubungan
perusahaannya dengan konsumen, pesaing, suplier, dan entitas eksternal lainnya
Business Intelligence (BI) merupakan kumpulan informasi mengenai elemen lingkungan
yang berinteraksi dengan perusahaan
Basis Data Eksternal
Perusahaan dapat pula menggunakan basis data komersial yang memberikan
lingku-ngan informasi daripada mengumpulkannya sendiri. Perusahaan menggunakan
basis data ini karena lebih cepat dan mengurangi pengeluaran daripada mencoba
meneliti informasi sendiri.
Manfaat-manfaat yang diharapkan e-commerce
Perusahaan melaksanakan e-commerce untuk dapat mencapai kebaikan organisasi
secara keseluruhan. Perbaikan-perbaikan ini diharapkan merupakan hasil dari tiga
manfaat utama :
 Perbaikan layanan pelanggan sebelum, selama, dan setelah penjualan
 Perbaikan hubungan dengan pemasok dan komunitas keuangan
 Peningkatan imbal hasil ekonomis atas pemegang saham dan investasi pemilik
Manfaat-manfaat diatas akan memberikan kontribusi pada stabilitas keuangan
perusahaan dan memungkinnya bersaing dengan lebih baik didalam dunia bisnis yang
semakin luas menerapkan teknologi computer.
Kendala-kendala E-commerce
Pada survey tahun 1996, 60% perusahaan yang memberikan respons menunjukan
bahwa mereka belum mengimplementasikan e-commerce dan tidak memiliki rencana
untuk melakukannya dalam waktu tiga tahun ke depan. Perusahaan yang telah
mengimplementasikan system menggunakannya terutama untuk melakukan transaksi
dengan pemasok dan pelanggan, dan proses-proses utama yang berhubungan dengan
pesanan pembelian, transfer pembayaran, dan faktur.
9
Ketika ditanyakan mengenai alasan dari kehati-hatiannya, perusahaan menyebutkan
ketiga kendala dengan urutan sebagai berikut:
 Biaya yang tinggi
 kekhawatiran akan masalah keamanan.
 Peranti lunak yang belum mapan atau belum tersedia.
Masing-masing kendala diatas akan semakin tertantang seiring dengan semakin
populernya teknologi dan system informasi. Biaya sumber daya komputasi pada
akhirnya akan menurun.
Keamanan adalah satu masalah bagi transaksi B2B dan B2C. Perusahaan pada
umumnya menggunakan jaringan telekomunikasi yang aman yang dimonitor terus
menerus untuk akses yang tidak terotorisasi. Jaringan-jaringan ini telat terbukti sangat
aman bagi perusahaan-perusahaan besar. Perusahaan-perusahaan seperti verisign.
Pelanggan akan memiliki kemungkinan lebih besar menyebarkan informasi yang
sensitive, seperti nomer kartu kredit, dari tempat sampah dari pada dari informasi yang
terkompromi dari internet.
Hubungan E-business dengan E-commerce
Perdagangan elektronik atau e-commerce merupakan bagian dari e-business, di mana
cakupan e-business lebih luas, tidak hanya sekedar perniagaan tetapi mencakup juga
pengkolaborasian mitra bisnis, pelayanan nasabah, sumber daya manusia, lowongan
pekerjaan dll. Selain teknologi jaringan www, e-business juga memerlukan teknologi
basisdata (database), surat elektronik (e-mail) dan bentuk teknologi non komputer yang
lain seperti halnya sistem pengiriman barang dan alat pembayaran untuk e-commerce
Web Store
Banyak pengertian Webstore di Indonesia, namun secara arti kata adalah toko online
(Online Shop) yang biasa di gunakan untuk belanja online atau biasa disebut juga
dengan e-commerce. Online store atau toko online bisa di ibaratkan sebagai toko nyata
dalam kehidupan kita sehari-hari. Jika membuat toko membutuhkan biaya, toko online
10
atau store online pun sama memiliki biaya untuk pembangunannya yang memang bisa
dikategorikan lebih murah dibanding kita membuat toko nyata. Membantu membangun
dan mengembangkan website menjadi lebih populer dengan memberikan layanan
Online Advertising untuk membangun Branding dan Communication website secara
online, yang meliputi pemasangan iklan di berbagai media online, Search Engine
Marketing, Social Media Marketing, serta pengembangan konsep viral marketing.
Memberikan layanan cuma-cuma seperti free design template dan logo dari
perusahaan.
Faktor-faktor keberhasilan E-Bussiness.
Faktor pertama adalah tingkat kesesuaian dan dukungan aktivitas e-business atas
strategi keseluruhan perusahaan.
Faktor kedua adalah kemampuan untuk menjamin bahwa proses e-business memenuhi
tiga karakteristik kunci yang dibutuhkan dalam transaksi bisnis apapun, yaitu : Validitas,
Integritas, dan Privasi.
Dua hal yang penting dari E-business adalah yang pertama, teknologi informasi atau
sering disebut Internet, yang memungkinkan kita untuk melakukan transaksi bisnis
secara elektronik. Yang kedua adalah orang, dimana pekerjaan yang ada sekarang
penuh dengan orang-orang yang lebih akrab dengan kemajuan teknologi dibandingkan
dengan dua pulih tahun yang lalu.
Perdagangan Elektronik (E-Bisnis) adalah penggunaan sistematik teknologi maju
jaringan dan komunikasi untuk memperbaikai cara perusahaan berinteraksi dengan
para pelanggan dan para pemasok. Saat ini, perdagangan elektronis bukan merupakan
pilihan, namun merupakan sebuah persyaratan dasar bagi perusahaan untuk dapat
eksis dan memenangkan persaingan yang semakin tajam diantara perusahaan baik
dalam skala local, nasional, regional maupun internasional.
11
Penerapan E-Business dan E-commerce di Indonesia
Persaingan di dunia usaha saat ini semakin ketat, persyaratan terhadap kualitas
produk, harga, ketersediaan produk di pasaran serta ketepatan pengiriman menjadi
tuntutan utama konsumen. Tidak terkecuali di Indonesia pun sama. Perusahaan dituntut
untuk dapat secara optimal membentuk suatu sistem dan melakukan koordinasi, baik di
dalam suatu fungsi perusahaan ataupun antar fungsi-fungsi yang dimiliki oleh
perusahaan. Pengembangan fungsi-fungsi yang dimiliki oleh perusahaan berjalan
seiring dengan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi. Sebagai contoh,
teknologi jaringan telah mampu merubah paradigma lingkungan bisnis dari fisik menjadi
electronic business. Telah banyak perusahaan yang menggunakan teknologi informasi
untuk mengembangkan cross functional enterprise systems yang mengintegrasikan
fungsi-fungsi bisnis secara tradisional yang dimilikinya guna melakukan reengineer dan
meningkatkan proses bisnis yang utama dalam perusahaan. Cross functional enterprise
system yang dilakukan oleh perusahaan berkaitan dengan enterprise resources
planning, customer relationship management, enterprise application integration, supply
chain management dan enterprise collaboration systems. Penerapan e-business
system dalam perusahaan biasanya menggunakan bantuan software, dimulai
penerapannya pada fungsi per fungsi kemudian berkembang antar fungsi yang menjadi
cross-funtional client/server application.
Di Indonesia sendiri, menurut G. Hidayat Tjokrodjojo sebagai ketua Apkomindo,
kemungkinan hanya 20% investasi teknologi informasi yang tepat mengenai sasaran
dan bisa terpakai optimal (Sugisrsono 2003) oleh perusahaan. Banyak hal yang
menyebabkan kurang maksimalnya implementasi teknologi informasi yang berkaitan
dengan e-business, mulai dari infrastruktur yang kurang memadai, pemilihan konsultan,
pemilihan sistem dan software, biaya pengembangan, proses implementasi sampai
kepada peran manajemen senior perusahaan.
Paradigma E-Business saat ini menjadi trend teknologi informasi yang digunakan
oleh perusahaan-perusahaan besar di Indonesia. Keuntungan yang diharapkan
dapat diperoleh perusahaan dengan menerapkan E-business adalah untuk
meningkatkan tingkat efisiensi dan efektivitas perusahaan, memperluas jangkauan dan
12
ruang gerak perusahaan serta meningkatkan peluang perusahaan untuk
menciptakan produk dan jasa yang baru. Penerapan E-business pada perusahaan di
Indonesia diaplikasikan dalam beberapa sistem perusahaan yang meliputi :
1. Sistem Fungsi Bisnis (Functional Business System), yang terdiri dari
sistem marketing, sistem sumber daya
2. manusia, sistem manajemen keuangan, sistem akutansi dan sistem
manufaktur
3. Sistem Kerjasama Perusahaan (Enterprise Collaboration System)
4. Sistem Transaksi (Transaction Processing System)
5. Integrasi Aplikasi Perusahaan (Enterprise Application Integration)
Pengaruh E-Business dan E-commerce terhadap proses Bisnis
Electronic Data Interchange (EDI): adalah protokol Standar, ada sejak era tahun 1970,
untuk secara elektronik mentransfer (mengirimkan) informasi antar organisasi serta
dalam berbagai proses bisnis.
 Meningkatkan tingkat akurasi
 Mengurangi biaya
karakteristik kunci yang dibutuhkan dalam transaksi bisnis apapun, yaitu : Validitas,
Integritas, dan Privasi.
Perkembangan E-bussines dan E-commerce di Indonesia
Bisnis yang memanfaatkan media Internet ini pada umumnya di Indonesia
menggunakan model eBisnis seperti BtoB (business to business), BtoC (business to
customer), CtoC (costumer to costumer). Internet Bisnis, data processing dan jasa
informasi lainnya menurut, INC-media bisnis terkemuka di Amerika, menetapkan
peringkat ke 1 dalam kategori bisnis yang memiliki prospek paling menjanjikan hingga
lebih dari 10 tahun mendatang. Adapun jenis-jenis Bisnis internet yang berkembang
saat ini antara lain:
13
 Bisnis Affiliate Marketing
 Bisnis Reseller
 Jual Produk Informasi
 Google Adsense
Sebagian Perusahaan di Indonesia telah mengalami kemajuan dalam berbisnis melalui
Perusahaan DOTCOM, namun dengan adanya krisis keuangan di Indonesia pada
periode tahun 1998-1999 usaha ini banyak mengalami kehancuran, sehingga usaha ini
oleh sebagian besar pengamat ekonomi dianggap telah mengalami kegagalan.
Kegagalan yang dialami sebagian Perusahaan dotcom di Indonesia disebabkan antara
lain :
 Perusahaan belum optimal melakukan pendekatan-pendekatan /
mensosialisasikan kepada masyarakat umum tentang kemanfaatan
Perusahaan DOTCOM dalam kebutuhan bisnis
 Baru dari kalangan tertentu yang menggunakan sarana TI untuk kepentingan
bisnis.
 Terbatasnya sambungan Internet broadband.
 Minimnya propaganda berbisnis melalui Internet.
 Masih rendahnya kepercayaan masyarakat kepada web shop.
 Belum adanya dukungan Pemerintah yang optimal dalam hal kebijakan dan
regulasi.
 belum optimal menampilkan periklanan yang menarik bagi masyarakat
berkaitan dengan Perusahaan DOTCOM.
 Perusahaan dotcom tidak membidik pesan-pesan mereka ke audiens
spesifik, namun terlalu general.
 Desain dan content dari situs dotcom user-friendly
 Masing-masing judul yang ada di halaman web dotcom tidak
mengomunikasikan konten yang spesifik.
 Tiap-tiap halaman web dotcom tidak menyediakan uraian yang rinci dari
keseluruhan tema yang mengikat tiap-tiap halaman web.
14
 Situs web dotcom mereka tidak dibangun berdasarkan kata kunci dan frase
keyword yang paling kompetitif dan relevan di mata konsumen mereka.
 Tidak adanya statistik yang dapat menunjukkan dari mana dan apa yang
membuat pengunjung datang ke situs web dotcom, dan halaman-halaman
web mana yang tidak pernah atau jarang dilirik, apalagi dibaca.
 Situs dotcom tidak nangkring di urutan 20 besar dari situs pencari utama dan
direktori besar yang menggiring lebih dari 88% dari semua pencarian yang
dilakukan di dunia internet.
Perusahaan yang menerapkan E-business di Indonesia
1. Kaskus
Kaskus adalah situs forum komunitas maya terbesar dan nomor 1 Indonesia dan
penggunanya disebut dengan Kaskuser. Kaskus lahir pada tanggal 6 November 1999
oleh tiga pemuda asal Indonesia yaitu Andrew Darwis, Ronald Stephanus, dan Budi
Dharmawan, yang sedang melanjutkan studi di Seattle, Amerika Serikat. Situs ini
dikelola oleh PT Darta Media Indonesia. Kaskus memiliki lebih dari 3,4 juta pengguna
terdaftar. Pengguna kaskus umumnya berasal dari kalangan remaja hingga orang
dewasa yang berdomisili di Indonesia maupun di luar Indonesia.
 Kaskus, yang merupakan singkatan dari Kasak Kusuk, bermula dari sekedar
hobi dari komunitas kecil yang kemudian berkembang hingga saat ini. Kaskus
dikunjungi sedikitnya oleh 900 ribu orang, dengan jumlah page view melebihi
15.000.000 setiap harinya. Hingga bulan September 2011, Kaskus sudah
mempunyai lebih dari 416 juta posting. Kaskus.us menyediakan berbagai artikel
unik dan menarik. Kaskus juga adalah sebuah situs berbasis bulletin board
service atau forum yang menjadi no 1 Indonesia community. Kaskus juga
termasuk forum jual beli. Forum jual beli tersebut diberlakukan system e-
commerce karena transaksi elektronik. Untuk memudahkan kaskus memberikan
transaksi online yang mudah yang dinamakan kaskus e-pay. Dalam hal jual beli
kaskus telah berkontribusi besar bagi dunia e-business di Indonesia. Untuk itu
15
menurut saya e-bisnis yang terbaik di Indonesia saat ini adalah kaskus.us.
Sebab kaskus memiliki kelebihan-kelebihan tersendiri dibandingkan dengan
yang lain kelebihan-kelebihan tersebut antara lain adalah :
 Kaskus berupa forum yang memiliki anggota terbesar diseluruh
Indonesia dan member kaskus biasanya membuat thread paling
update sehingga anda tidak ketinggalan jaman.
 The Lounge menyediakan banyak artikel unik yang sebelumnya
mungkin banyak orang yang tidak mengetahuinya.
 CCPB mempermudah kita untuk mencari software serta jamunya
(crack)
 Kaskus merupakan forum asli buatan Indonesia
 Dalam FJB (forum jual-beli) kaskus menyediakan berbagai barang
dalam berbagai bentuk dan rupa, baik baru maupun bekas.
 Kaskus.us menyediakan subforum yang sangat banyak. Sehingga
dapat membuat para membernya nyaman dan lebih kreatif.
 berkerja sama dengan inTouch Innovate Indonesia dengan
menghadirkan aplikasi Kaskus ODP, sehingga memberi keleluasaan
kepada Kaskuser saat mengakses aplikasi melalui ponsel berbagai
tipe dan merk. Dan sejak diluncurkanya aplikasi kaskus ODP ini,
jumlah pengakses kaskus mobile selalu meningkat.
2. Toko Bagus (OLX Indonesia)
Toko Bagus memberikan fasilitas gratis bagi yang akan membeli ataupun menjual
barang dan jasa. Fasilitas gratis ini tentunya lebih baik dan lebih bagus jika di
bandingkan dengan pemasangan iklan atau membuat sebuah toko online sendiri.
Karena selain user tidak di kenakan biaya sepeserpun, proses pasang iklan pada toko
bagus pun bisa berlangsung sangat cepat karena pemasang iklan bisa langsung
memasang iklannya sendiri di toko bagus. Toko bagus juga merupakan solusi tepat
untuk yang ingin mengembangkan pemasaran barang atau jasa secara online tanpa
diruwetkan oleh pembuatan toko online. Karena setelah terdaftar menjadi user di toko
bagus, maka akan mendapatkan sebuah toko online milik user sendiri dengan alamat
16
domain usernamewww.olx.co.id/. Hal ini tentunya sangat menguntungkan para pelaku
ekonomi, karena tanpa mengeluarkan biaya sudah bisa memiliki sebuah toko online
dari toko bagus yang bisa dipromosikan.
3. Indonesia Air Asia (www.airasia.com)
Melalui airasia.com, maka customer hanya perlu mengakses situs tersebut untuk
melakukan reservasi tiket pesawat, bahkan lebih jauh lagi mereka dapat melakukan
reservasi hotel dan berbagai paket menarik yang ditawarkan oleh Air Asia. e-business
terbaik di Indonesia saat ini adalah e-business yang dimiliki oleh perusahan
penerbangan Indonesia Air Asia, yaitu www.airasia.com. Alasan saya memilih Air Asia
adalah karena keunggulan sistem e-business yang dimilikinya, yaitu:
 Dengan sistem e-business, Air Asia dapat melakukan efisiensi biaya
seperti komisi untuk travel agent.
 Dengan e-business, Air Asia tidak perlu membuat sistem Human
Resource sebanyak pada perusahaan penerbangan lainnya.
 E-business yang diterapkan Air Asia termasuk dalam Business to
Consumer dimana aplikasi ini ditujukan agar konsumer dapat langsung
berhubungan dengan pihak perusahaan tanpa harus melalui perantara
seperti sistem reservasi konvensional.
 Penerapan e-business pada Air Asia memberikan keuntungan baik untuk
pihak perusahaan maupun bagi pihak customer.
 Sistem yang digunakan sebagai Point of Sales disebut dengan Global
Distribution System (GDS) dimana GDS ini memiliki interface yang berupa
Graphical User Intrface (GUI) yang berhadapan langsung dengan
pelanggan. Saat pelanggan berinteraksi dengan sistem melalui GUI, maka
sistem tersebut secara real-time akan melakukan proses-proses back
office diantaranya melakukan validasi, otorisasi, dan konfirmasi yang
akhirnya akan memberikan pelanggan suatu bukti penjualan tiket dan
bukti tersebutlah yang digunakan sebagai tiket pesawat.
17
4. Oto
Oto.co.id sebuah situs penjualan mobil oto multiartha. Semenjak meluncurkan Oto.co.id
dan menerapkan e-business dengan mitranya, angka penjualannya meledak menjadi di
atas 1 triliun pada 2000 atau tumbuh 400% dan membiayai 15.000 unit mobil. Setahun
kemudian meningkat lagi menjadi 1,5 triliun dengan 20.000 unit mobil. Dengan
demikian, E-Business terbukti memperluas pasar dan meningkatkan penjualan.
5. PT.Garuda Indonesia
Garuda Indonesia merupakan maskapai penerbangan terbesar dan terbaik di Indonesia
yang telah menerapkan e-business dalam supply chain management. Garuda
Indonesia pernah berhasil melakukan e-auction untuk pengadaan bahan bakar jet
dengan nilai transaksi mencapai US$ 54 juta.
Contoh webstore/webshop yang menerapkan E-commerce di Indonesia
Sangat sulit untuk seorang penjual Local Brand memasarkan barangnya disaat banyak
merk- merk ternama yang sudah sangat terkenal. Local Brand ini sendiri bukan produk
yang asal. Penjualnya memilih dari segi material, model, size, warna sesuai dengan
trendnya. Untuk pengusaha kecil yang merintis dari awal tentu tidak mudah dalam
memperkenalkan produk mereka dengan modal yang tentu besar jika harus
membangun sebuah toko atau membuat website sendiri. Mungkin, mereka hanya
sebatas berjualan di mediasocial seperti twitter, facebook, instagram saja itupun harus
mengelola dengan baik karna tingkat kepercayaan Customer yang masih minim untuk
Local Brand Indonesia sendiri. Namun sekarang sudah tersedia sebuah Webstore atau
Webshop yang membantu memasarkan Local Brand itu sendiri secara Online dengan
melakukan Shopping Cart lewat Website tersebut 24 jam non-stop. Ada dua nama
website yang menyediakan layanan ini, yaitu :
1. Berry Benka
Dilihat dari jumlah pengunjungnya, situs yang menduduki peringkat pertama adalah
Berrybenka, toko online yang didukung oleh lebih dari 400 merk sepatu ternama di
dunia. Setiap bulannya, situs ini dikunjungi oleh lebih dari 10 juta pengunjung dan
18
melakukan transaksi sebanyak 300 hingga 400 di setiap harinya. Berrybenka adalah
pusat belanja fashion online yang berbasis di Jakarta, Indonesia. Berrybenka menjual
barang-barang dengan merk ternama dengan harga yang terjangkau.
2. 8WOOD
Website yang satu ini juga membuka webshop yang memudahkan para konsumen
untuk berbelanja melalui online. Website yang dimilik oleh seorang artis Alice Nourin ini
mencari Local Brand terbaik, lalu mengambil produk ke owner Local Brand langsung.
Kemudian produk tersebut digunakan oleh talent, difoto dan di unggah ke website
8wood. Website ini memiliki kesamaan dengan BerryBenka. Design yang menarik, UI
yang user friendly dan bukan hanya sekedar catalog tapi pengunjung laman juga bisa
langsung melakukan shopping cart di website tersebut.
Tampilan depan pada website 8wood. terdapat menu bar yang memudahkan
pengunjung untuk mengunjungi tiap laman yang sudah disediakan. Salah E-commerce
yang juga ternama di Indonesia.
8wood menyediakan dua cara pembayaran yaitu melalui bank transfer yang bisa di
confirm melalui website juga setelah melakukan transfer dan menggunakan paypal.
Tampilan form untuk melakukan konfirmasi apabila sudah melakukan pembayaran
melalui transfer Bank. Yang akan di check secara otomatisasi oleh pihak 8wood melalui
billing system yang mereka sediakan.
Website ini juga menampilkan total payment dan detail produk yang ingin dipesan
sebelum melakukan pembayaran untuk melakukan confirm order sehingga customer
tahu nama barang, dan total yang harus dibayar.
Analisis Penerapan e-business pada PT INIXINDO PERSADA REKAYASA
KOMPUTER
PT.INIXINDO Sebagai salah satu perusahaan yang bergerak di bidang teknologi
informasi yang mengkhususkan pada bidang pelatihan.
19
1. Latar Belakang Perusahaan Menerapkan E-BUSINESS
Latar belakangnya perusaan menerapkan e-bisnis yaitu :
-Bertujuan untuk Green ICT yakni mendukung penghijauan dalam bidang teknologi
informasi
-Peningkatan kualitas pelayanan kepada klien
-Efisiensi biaya
-Penerapan DSS (Decision Support System) oleh pihak manajemen
-Meningkatkan profit perusahaan
2. 5 keuntungan yang ditawarkan oleh e-business Menurut Charles R. Riegerdan
Marry P. Donato
-Efficiency
-Effectiveness
-Reach
-Structure
-Opportunity
3. Faktor pendorong e-business
-Customer ExpectationsYang diharapkan konsumen pada saat ini tidak cukup
dipuaskan dengan baikknya kualitas sebuah produk, tetapi pelanggan
juga mengharapkan adanya pelayanan pra dan pasca jual yang baik.
–Competitive ImperativesGlobalisasi telah membentuk sebuah arena persaingan dunia
usaha yang sangat ketat. Pelanggan akan dengan mudah membandingkan kualitas
produk dan pelayanan antar perusahaan, hal ini memaksa perusahaaan
mengembangkan strategi bisnis yang tepat.
-DeregulationSecara makro deregulasi yang dilakukan oleh pemerintah maupun
negara-negaralain telah (lembaga lain seperti WTO, APEC, AFTA) turut mewarnai
bentuk dunia usaha dimasa datang terutama dengan konsep perdagangan bebas antar
negara dan industri. Internet disini dinggap sebagai sebuah arena dimana konsep
kompetisi sempurna danpasar terbuka telah terjadi terutama produk-produk dan jasa-
jasa yang dapat digitalisasi.
20
–TechnologyE-business adalah kemajuan teknologi informasi yang didominasi oleh
percepatan teknologi komputer dan telekomunikasi. Fungsi dari teknologi informasi
tidak hanya kritikal bagi perkembangan e-business tetapi justru menjadi penggerak dari
dimungkinkannya model-model bisnis baru.
4. Aplikasi e-business
Aplikasi yang di pakai oleh perusahaan PT.INIXINDO adalah CRM(Customer
Relationship Management) Dengan memanfaatkan teknologi CRM, perusahaan dapat
menjaga relasi dengan klien dan dapat mengelola bisnis untuk meningkatkan prospek
masa depan.Penerapan CRM yang memanfaatkan perangkat lunak adalah salah satu
tujuan PT. Inixindo dalam program Green ICT yakni mendukung penghijauan dalam
bidang teknologi informasi dengan mengurangi penggunaan kertas.Seperti halnya
penerapan aplikasi pada umumnya, penerapan CRM juga masih mempunyai kendala.
Sosialisasi dari penggunaan perangkat lunak pada proses bisnis sangatlah diperlukan
karena sebagian pengguna masih terbiasa dengan kebiasaan lama mereka, misalnya
masih mengandalkan tulisan tangan dan penggunaan kertas. Juga familiarisasi
penggunaan komputer dalam pekerjaan sehari-hari menjadi salah satu poin penting
dalam kesuksesan penggunaan perangkat lunak.Dari faktor teknis juga ditemukan
beberapa kendala. Kehandalan perangkat keras menjadi poin yang harus diperhatikan
oleh pihak pengembang aplikasi. Mesin server yang lemah tentunya akan menghambat
kinerja pengguna, dalam hal ini adalah para Account Executive (Sales) yang dapat
mengakibatkan terhambatnya proses sosialisasi CRM tersebut.Sinergi dari seluruh
pihak terkait sangat dibutuhkan. Kesalahan komunikasi dari pihak manajemen,
pengguna dan pengembang menentukan kesuksesan dari penerapan CRM
5. Hasil Penerapan Dari E-Business
Penerapan e-business padaPT.INIXINDO memberikan keuntungan baik untuk pihak
perusahaan maupun bagi pihak customer.
21
DAFTAR PUSTAKA
Putra, Yananto Mihadi. (2018). Modul Kuliah Sistem Informasi Manajemen: Pengantar
Sistem Informasi Manajemen. FEB - Universitas Mercu Buana: Jakarta.)
https://id.wikipedia.org
http://riza46e.blogstudent.mb.ipb.ac.id/tag/e-business/
http://fatlyrisky.blogspot.com/2013/01/faktor-faktor-yang-mempengaruhi.html
https://bungsutaufikhidayat.blogspot.com/2017/01/makalah-e-business-e-
commerce.html
https://ekasandyayuda.wordpress.com/2015/03/06/penerapan-e-business-pada-pt-
inixindo-persada-rekayasa-komputer/

More Related Content

What's hot

Gita srinita 43218110053 tugas sistem informasi
Gita srinita 43218110053 tugas sistem informasiGita srinita 43218110053 tugas sistem informasi
Gita srinita 43218110053 tugas sistem informasiGitaSrinita
 
Analisis pada e-commerce dan website Tokopedia.com
Analisis pada e-commerce dan website Tokopedia.comAnalisis pada e-commerce dan website Tokopedia.com
Analisis pada e-commerce dan website Tokopedia.comCllszhr
 
Pengunaan Teknologi Pada E-Bussinnes
Pengunaan Teknologi Pada E-BussinnesPengunaan Teknologi Pada E-Bussinnes
Pengunaan Teknologi Pada E-BussinnesTheresia Magdalena
 
3, tugas sim, siti aisyah, yananto mihadi putra s.e m.si, penggunaan teknolog...
3, tugas sim, siti aisyah, yananto mihadi putra s.e m.si, penggunaan teknolog...3, tugas sim, siti aisyah, yananto mihadi putra s.e m.si, penggunaan teknolog...
3, tugas sim, siti aisyah, yananto mihadi putra s.e m.si, penggunaan teknolog...asyaaisyah
 
Vina damayanti 43217120189
Vina damayanti 43217120189Vina damayanti 43217120189
Vina damayanti 43217120189vinadamayanti3
 
Elektronik dan komersil
Elektronik dan komersilElektronik dan komersil
Elektronik dan komersilviqrialfi
 
Tugas sim, alfina rolitasari, yananto mihadi putra, teknologi informasi pada ...
Tugas sim, alfina rolitasari, yananto mihadi putra, teknologi informasi pada ...Tugas sim, alfina rolitasari, yananto mihadi putra, teknologi informasi pada ...
Tugas sim, alfina rolitasari, yananto mihadi putra, teknologi informasi pada ...AlfinaRltsr
 
Astri lestari 43217120085 sim
Astri lestari 43217120085 simAstri lestari 43217120085 sim
Astri lestari 43217120085 simAstrilestari4
 
Penggunaan Teknologi Informasi Pada E-Business
Penggunaan Teknologi Informasi  Pada E-BusinessPenggunaan Teknologi Informasi  Pada E-Business
Penggunaan Teknologi Informasi Pada E-BusinessRirihrahmahPutri
 
03. tugas sistem informasi manajemen, penggunaan teknologi informasi pada e b...
03. tugas sistem informasi manajemen, penggunaan teknologi informasi pada e b...03. tugas sistem informasi manajemen, penggunaan teknologi informasi pada e b...
03. tugas sistem informasi manajemen, penggunaan teknologi informasi pada e b...SeptiHendarwati
 
TUGAS SISTEM INFORMASI MANAJEMEN: PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFORMASI PADA E-BUSINESS
TUGAS SISTEM INFORMASI MANAJEMEN: PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFORMASI PADA E-BUSINESSTUGAS SISTEM INFORMASI MANAJEMEN: PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFORMASI PADA E-BUSINESS
TUGAS SISTEM INFORMASI MANAJEMEN: PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFORMASI PADA E-BUSINESSAnanda Putri Pratami
 
SISTEM INFORMASI MANAJEMEN BERBASIS TEKNOLOGI (E-COMMERCE, M-COMMERCE, DAN S...
SISTEM INFORMASI MANAJEMEN BERBASIS TEKNOLOGI (E-COMMERCE,  M-COMMERCE, DAN S...SISTEM INFORMASI MANAJEMEN BERBASIS TEKNOLOGI (E-COMMERCE,  M-COMMERCE, DAN S...
SISTEM INFORMASI MANAJEMEN BERBASIS TEKNOLOGI (E-COMMERCE, M-COMMERCE, DAN S...VinaAnggraeni6
 
TUGAS SIM, LISANIAH AMINI LISA'ILINA, YANANTO MIHADI PUTRA, PENGGUNAAN TEKNOL...
TUGAS SIM, LISANIAH AMINI LISA'ILINA, YANANTO MIHADI PUTRA, PENGGUNAAN TEKNOL...TUGAS SIM, LISANIAH AMINI LISA'ILINA, YANANTO MIHADI PUTRA, PENGGUNAAN TEKNOL...
TUGAS SIM, LISANIAH AMINI LISA'ILINA, YANANTO MIHADI PUTRA, PENGGUNAAN TEKNOL...LisaniahAmini
 
Tugas SIM, Muhammad mughny Ali rasyid, Putra Yananto Mihadi, Pemanfaatan Tekn...
Tugas SIM, Muhammad mughny Ali rasyid, Putra Yananto Mihadi, Pemanfaatan Tekn...Tugas SIM, Muhammad mughny Ali rasyid, Putra Yananto Mihadi, Pemanfaatan Tekn...
Tugas SIM, Muhammad mughny Ali rasyid, Putra Yananto Mihadi, Pemanfaatan Tekn...AliRasyid2
 
Sim,Raka hikmah ramadhan,hapzi ali,implementasi sistem informasi tokopedia,un...
Sim,Raka hikmah ramadhan,hapzi ali,implementasi sistem informasi tokopedia,un...Sim,Raka hikmah ramadhan,hapzi ali,implementasi sistem informasi tokopedia,un...
Sim,Raka hikmah ramadhan,hapzi ali,implementasi sistem informasi tokopedia,un...Raka Hikmah Ramadhan
 

What's hot (20)

Gita srinita 43218110053 tugas sistem informasi
Gita srinita 43218110053 tugas sistem informasiGita srinita 43218110053 tugas sistem informasi
Gita srinita 43218110053 tugas sistem informasi
 
E-Commerce dan E-Business
E-Commerce dan E-BusinessE-Commerce dan E-Business
E-Commerce dan E-Business
 
sistem informasi.pptx
 sistem informasi.pptx sistem informasi.pptx
sistem informasi.pptx
 
Analisis pada e-commerce dan website Tokopedia.com
Analisis pada e-commerce dan website Tokopedia.comAnalisis pada e-commerce dan website Tokopedia.com
Analisis pada e-commerce dan website Tokopedia.com
 
Pengunaan Teknologi Pada E-Bussinnes
Pengunaan Teknologi Pada E-BussinnesPengunaan Teknologi Pada E-Bussinnes
Pengunaan Teknologi Pada E-Bussinnes
 
E business dan e-commerce doc.
E business dan e-commerce doc.E business dan e-commerce doc.
E business dan e-commerce doc.
 
Sistem informasi dalam e commerce
Sistem informasi dalam e commerceSistem informasi dalam e commerce
Sistem informasi dalam e commerce
 
3, tugas sim, siti aisyah, yananto mihadi putra s.e m.si, penggunaan teknolog...
3, tugas sim, siti aisyah, yananto mihadi putra s.e m.si, penggunaan teknolog...3, tugas sim, siti aisyah, yananto mihadi putra s.e m.si, penggunaan teknolog...
3, tugas sim, siti aisyah, yananto mihadi putra s.e m.si, penggunaan teknolog...
 
Vina damayanti 43217120189
Vina damayanti 43217120189Vina damayanti 43217120189
Vina damayanti 43217120189
 
Elektronik dan komersil
Elektronik dan komersilElektronik dan komersil
Elektronik dan komersil
 
Tugas sim, alfina rolitasari, yananto mihadi putra, teknologi informasi pada ...
Tugas sim, alfina rolitasari, yananto mihadi putra, teknologi informasi pada ...Tugas sim, alfina rolitasari, yananto mihadi putra, teknologi informasi pada ...
Tugas sim, alfina rolitasari, yananto mihadi putra, teknologi informasi pada ...
 
Ebook E-Commerce
Ebook E-CommerceEbook E-Commerce
Ebook E-Commerce
 
Astri lestari 43217120085 sim
Astri lestari 43217120085 simAstri lestari 43217120085 sim
Astri lestari 43217120085 sim
 
Penggunaan Teknologi Informasi Pada E-Business
Penggunaan Teknologi Informasi  Pada E-BusinessPenggunaan Teknologi Informasi  Pada E-Business
Penggunaan Teknologi Informasi Pada E-Business
 
03. tugas sistem informasi manajemen, penggunaan teknologi informasi pada e b...
03. tugas sistem informasi manajemen, penggunaan teknologi informasi pada e b...03. tugas sistem informasi manajemen, penggunaan teknologi informasi pada e b...
03. tugas sistem informasi manajemen, penggunaan teknologi informasi pada e b...
 
TUGAS SISTEM INFORMASI MANAJEMEN: PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFORMASI PADA E-BUSINESS
TUGAS SISTEM INFORMASI MANAJEMEN: PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFORMASI PADA E-BUSINESSTUGAS SISTEM INFORMASI MANAJEMEN: PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFORMASI PADA E-BUSINESS
TUGAS SISTEM INFORMASI MANAJEMEN: PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFORMASI PADA E-BUSINESS
 
SISTEM INFORMASI MANAJEMEN BERBASIS TEKNOLOGI (E-COMMERCE, M-COMMERCE, DAN S...
SISTEM INFORMASI MANAJEMEN BERBASIS TEKNOLOGI (E-COMMERCE,  M-COMMERCE, DAN S...SISTEM INFORMASI MANAJEMEN BERBASIS TEKNOLOGI (E-COMMERCE,  M-COMMERCE, DAN S...
SISTEM INFORMASI MANAJEMEN BERBASIS TEKNOLOGI (E-COMMERCE, M-COMMERCE, DAN S...
 
TUGAS SIM, LISANIAH AMINI LISA'ILINA, YANANTO MIHADI PUTRA, PENGGUNAAN TEKNOL...
TUGAS SIM, LISANIAH AMINI LISA'ILINA, YANANTO MIHADI PUTRA, PENGGUNAAN TEKNOL...TUGAS SIM, LISANIAH AMINI LISA'ILINA, YANANTO MIHADI PUTRA, PENGGUNAAN TEKNOL...
TUGAS SIM, LISANIAH AMINI LISA'ILINA, YANANTO MIHADI PUTRA, PENGGUNAAN TEKNOL...
 
Tugas SIM, Muhammad mughny Ali rasyid, Putra Yananto Mihadi, Pemanfaatan Tekn...
Tugas SIM, Muhammad mughny Ali rasyid, Putra Yananto Mihadi, Pemanfaatan Tekn...Tugas SIM, Muhammad mughny Ali rasyid, Putra Yananto Mihadi, Pemanfaatan Tekn...
Tugas SIM, Muhammad mughny Ali rasyid, Putra Yananto Mihadi, Pemanfaatan Tekn...
 
Sim,Raka hikmah ramadhan,hapzi ali,implementasi sistem informasi tokopedia,un...
Sim,Raka hikmah ramadhan,hapzi ali,implementasi sistem informasi tokopedia,un...Sim,Raka hikmah ramadhan,hapzi ali,implementasi sistem informasi tokopedia,un...
Sim,Raka hikmah ramadhan,hapzi ali,implementasi sistem informasi tokopedia,un...
 

Similar to E-BISNIS DAN E-COMMERCE

Makalah sim kelompok 6
Makalah sim kelompok 6Makalah sim kelompok 6
Makalah sim kelompok 6Azharan Dhani
 
Ppt e commerce &e-business
Ppt e commerce &e-businessPpt e commerce &e-business
Ppt e commerce &e-businessditha pp
 
Tugas SIM_Muhamad Fajar 43217010140_Yananto Mihadi Putra, SE, M.Si_Pemanfaata...
Tugas SIM_Muhamad Fajar 43217010140_Yananto Mihadi Putra, SE, M.Si_Pemanfaata...Tugas SIM_Muhamad Fajar 43217010140_Yananto Mihadi Putra, SE, M.Si_Pemanfaata...
Tugas SIM_Muhamad Fajar 43217010140_Yananto Mihadi Putra, SE, M.Si_Pemanfaata...muhamadfajar23
 
Penggunaan teknologi informasi pada e business
Penggunaan teknologi informasi pada e businessPenggunaan teknologi informasi pada e business
Penggunaan teknologi informasi pada e businessAnenayaNurulAfifah
 
Tugas sim, rorie permony suci, yananto mihadi putra,penggunaan teknologi info...
Tugas sim, rorie permony suci, yananto mihadi putra,penggunaan teknologi info...Tugas sim, rorie permony suci, yananto mihadi putra,penggunaan teknologi info...
Tugas sim, rorie permony suci, yananto mihadi putra,penggunaan teknologi info...roriepermony
 
Tugas sim ahmad nawawi ( yananto mihadi putra)- pemanfaatan tegnologi infor...
Tugas sim   ahmad nawawi ( yananto mihadi putra)- pemanfaatan tegnologi infor...Tugas sim   ahmad nawawi ( yananto mihadi putra)- pemanfaatan tegnologi infor...
Tugas sim ahmad nawawi ( yananto mihadi putra)- pemanfaatan tegnologi infor...AhmadNawawi22
 
Perkembangan ecommerce di indonesia
Perkembangan ecommerce di indonesiaPerkembangan ecommerce di indonesia
Perkembangan ecommerce di indonesiaHeRy Milvana
 
Tugas sim masda alif araffi ( yananto mihadi putra) penggunaan teknologi inf...
Tugas sim masda alif araffi ( yananto mihadi putra)  penggunaan teknologi inf...Tugas sim masda alif araffi ( yananto mihadi putra)  penggunaan teknologi inf...
Tugas sim masda alif araffi ( yananto mihadi putra) penggunaan teknologi inf...masda araffi
 
Tugas sim viki anjarwati (43217110040),yananto mihadi p penggunaan tekhnolog...
Tugas sim viki anjarwati (43217110040),yananto mihadi p  penggunaan tekhnolog...Tugas sim viki anjarwati (43217110040),yananto mihadi p  penggunaan tekhnolog...
Tugas sim viki anjarwati (43217110040),yananto mihadi p penggunaan tekhnolog...VIKIANJARWATI
 
Tugas sim, rama nurrajib, putra yananto mihadi, penggunaan teknologi informas...
Tugas sim, rama nurrajib, putra yananto mihadi, penggunaan teknologi informas...Tugas sim, rama nurrajib, putra yananto mihadi, penggunaan teknologi informas...
Tugas sim, rama nurrajib, putra yananto mihadi, penggunaan teknologi informas...RamaNurrajib
 
Tugas sim, theresia hanitalia, , yananto mihadi p., s.e., m.si., cma. penggun...
Tugas sim, theresia hanitalia, , yananto mihadi p., s.e., m.si., cma. penggun...Tugas sim, theresia hanitalia, , yananto mihadi p., s.e., m.si., cma. penggun...
Tugas sim, theresia hanitalia, , yananto mihadi p., s.e., m.si., cma. penggun...TheodoraTerdunGintin
 
Tugas sim, ari agus pratama, (yananto mihadi p., s.e., m.si., cma),penggunaan...
Tugas sim, ari agus pratama, (yananto mihadi p., s.e., m.si., cma),penggunaan...Tugas sim, ari agus pratama, (yananto mihadi p., s.e., m.si., cma),penggunaan...
Tugas sim, ari agus pratama, (yananto mihadi p., s.e., m.si., cma),penggunaan...AriAgusPratama
 
Tugas sim, sukartiningsih, putra yananto mihadi, pemanfaatan teknologi inform...
Tugas sim, sukartiningsih, putra yananto mihadi, pemanfaatan teknologi inform...Tugas sim, sukartiningsih, putra yananto mihadi, pemanfaatan teknologi inform...
Tugas sim, sukartiningsih, putra yananto mihadi, pemanfaatan teknologi inform...Sukartiningsih
 
TUGAS SIM,EFRI WANDA,YUNANTO MIHADI PUTRA,SE,M.Si,PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFOR...
TUGAS SIM,EFRI WANDA,YUNANTO MIHADI PUTRA,SE,M.Si,PENGGUNAAN  TEKNOLOGI INFOR...TUGAS SIM,EFRI WANDA,YUNANTO MIHADI PUTRA,SE,M.Si,PENGGUNAAN  TEKNOLOGI INFOR...
TUGAS SIM,EFRI WANDA,YUNANTO MIHADI PUTRA,SE,M.Si,PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFOR...efriwanda
 
Tugas sim, shafa safina fahda, yananto mahadi, penggunaan teknologi informasi...
Tugas sim, shafa safina fahda, yananto mahadi, penggunaan teknologi informasi...Tugas sim, shafa safina fahda, yananto mahadi, penggunaan teknologi informasi...
Tugas sim, shafa safina fahda, yananto mahadi, penggunaan teknologi informasi...shafa safina
 
Tugas SIM_Muhammad iqbal razif_43217010028_Yananto Mihadi Putra, SE, M.Si_Pem...
Tugas SIM_Muhammad iqbal razif_43217010028_Yananto Mihadi Putra, SE, M.Si_Pem...Tugas SIM_Muhammad iqbal razif_43217010028_Yananto Mihadi Putra, SE, M.Si_Pem...
Tugas SIM_Muhammad iqbal razif_43217010028_Yananto Mihadi Putra, SE, M.Si_Pem...Iqbal Ajib
 
Tugas sim 3, lina putri yani, yananto mihadi putra. se, msi, pemanfaatan tekn...
Tugas sim 3, lina putri yani, yananto mihadi putra. se, msi, pemanfaatan tekn...Tugas sim 3, lina putri yani, yananto mihadi putra. se, msi, pemanfaatan tekn...
Tugas sim 3, lina putri yani, yananto mihadi putra. se, msi, pemanfaatan tekn...Linaputri03
 
Tugas SIM,Imam Alwi Rifa'i,Yananto Mihadi Putra,SE,M. Si, pemanfaatan sistem ...
Tugas SIM,Imam Alwi Rifa'i,Yananto Mihadi Putra,SE,M. Si, pemanfaatan sistem ...Tugas SIM,Imam Alwi Rifa'i,Yananto Mihadi Putra,SE,M. Si, pemanfaatan sistem ...
Tugas SIM,Imam Alwi Rifa'i,Yananto Mihadi Putra,SE,M. Si, pemanfaatan sistem ...ImamAlwiRifai
 

Similar to E-BISNIS DAN E-COMMERCE (20)

Makalah sim kelompok 6
Makalah sim kelompok 6Makalah sim kelompok 6
Makalah sim kelompok 6
 
Ppt e commerce &e-business
Ppt e commerce &e-businessPpt e commerce &e-business
Ppt e commerce &e-business
 
Kelompok 4 Litdig.docx
Kelompok 4 Litdig.docxKelompok 4 Litdig.docx
Kelompok 4 Litdig.docx
 
Tugas SIM_Muhamad Fajar 43217010140_Yananto Mihadi Putra, SE, M.Si_Pemanfaata...
Tugas SIM_Muhamad Fajar 43217010140_Yananto Mihadi Putra, SE, M.Si_Pemanfaata...Tugas SIM_Muhamad Fajar 43217010140_Yananto Mihadi Putra, SE, M.Si_Pemanfaata...
Tugas SIM_Muhamad Fajar 43217010140_Yananto Mihadi Putra, SE, M.Si_Pemanfaata...
 
Penggunaan teknologi informasi pada e business
Penggunaan teknologi informasi pada e businessPenggunaan teknologi informasi pada e business
Penggunaan teknologi informasi pada e business
 
Tugas sim, rorie permony suci, yananto mihadi putra,penggunaan teknologi info...
Tugas sim, rorie permony suci, yananto mihadi putra,penggunaan teknologi info...Tugas sim, rorie permony suci, yananto mihadi putra,penggunaan teknologi info...
Tugas sim, rorie permony suci, yananto mihadi putra,penggunaan teknologi info...
 
E bussiness dan e commerce
E bussiness dan e commerceE bussiness dan e commerce
E bussiness dan e commerce
 
Tugas sim ahmad nawawi ( yananto mihadi putra)- pemanfaatan tegnologi infor...
Tugas sim   ahmad nawawi ( yananto mihadi putra)- pemanfaatan tegnologi infor...Tugas sim   ahmad nawawi ( yananto mihadi putra)- pemanfaatan tegnologi infor...
Tugas sim ahmad nawawi ( yananto mihadi putra)- pemanfaatan tegnologi infor...
 
Perkembangan ecommerce di indonesia
Perkembangan ecommerce di indonesiaPerkembangan ecommerce di indonesia
Perkembangan ecommerce di indonesia
 
Tugas sim masda alif araffi ( yananto mihadi putra) penggunaan teknologi inf...
Tugas sim masda alif araffi ( yananto mihadi putra)  penggunaan teknologi inf...Tugas sim masda alif araffi ( yananto mihadi putra)  penggunaan teknologi inf...
Tugas sim masda alif araffi ( yananto mihadi putra) penggunaan teknologi inf...
 
Tugas sim viki anjarwati (43217110040),yananto mihadi p penggunaan tekhnolog...
Tugas sim viki anjarwati (43217110040),yananto mihadi p  penggunaan tekhnolog...Tugas sim viki anjarwati (43217110040),yananto mihadi p  penggunaan tekhnolog...
Tugas sim viki anjarwati (43217110040),yananto mihadi p penggunaan tekhnolog...
 
Tugas sim, rama nurrajib, putra yananto mihadi, penggunaan teknologi informas...
Tugas sim, rama nurrajib, putra yananto mihadi, penggunaan teknologi informas...Tugas sim, rama nurrajib, putra yananto mihadi, penggunaan teknologi informas...
Tugas sim, rama nurrajib, putra yananto mihadi, penggunaan teknologi informas...
 
Tugas sim, theresia hanitalia, , yananto mihadi p., s.e., m.si., cma. penggun...
Tugas sim, theresia hanitalia, , yananto mihadi p., s.e., m.si., cma. penggun...Tugas sim, theresia hanitalia, , yananto mihadi p., s.e., m.si., cma. penggun...
Tugas sim, theresia hanitalia, , yananto mihadi p., s.e., m.si., cma. penggun...
 
Tugas sim, ari agus pratama, (yananto mihadi p., s.e., m.si., cma),penggunaan...
Tugas sim, ari agus pratama, (yananto mihadi p., s.e., m.si., cma),penggunaan...Tugas sim, ari agus pratama, (yananto mihadi p., s.e., m.si., cma),penggunaan...
Tugas sim, ari agus pratama, (yananto mihadi p., s.e., m.si., cma),penggunaan...
 
Tugas sim, sukartiningsih, putra yananto mihadi, pemanfaatan teknologi inform...
Tugas sim, sukartiningsih, putra yananto mihadi, pemanfaatan teknologi inform...Tugas sim, sukartiningsih, putra yananto mihadi, pemanfaatan teknologi inform...
Tugas sim, sukartiningsih, putra yananto mihadi, pemanfaatan teknologi inform...
 
TUGAS SIM,EFRI WANDA,YUNANTO MIHADI PUTRA,SE,M.Si,PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFOR...
TUGAS SIM,EFRI WANDA,YUNANTO MIHADI PUTRA,SE,M.Si,PENGGUNAAN  TEKNOLOGI INFOR...TUGAS SIM,EFRI WANDA,YUNANTO MIHADI PUTRA,SE,M.Si,PENGGUNAAN  TEKNOLOGI INFOR...
TUGAS SIM,EFRI WANDA,YUNANTO MIHADI PUTRA,SE,M.Si,PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFOR...
 
Tugas sim, shafa safina fahda, yananto mahadi, penggunaan teknologi informasi...
Tugas sim, shafa safina fahda, yananto mahadi, penggunaan teknologi informasi...Tugas sim, shafa safina fahda, yananto mahadi, penggunaan teknologi informasi...
Tugas sim, shafa safina fahda, yananto mahadi, penggunaan teknologi informasi...
 
Tugas SIM_Muhammad iqbal razif_43217010028_Yananto Mihadi Putra, SE, M.Si_Pem...
Tugas SIM_Muhammad iqbal razif_43217010028_Yananto Mihadi Putra, SE, M.Si_Pem...Tugas SIM_Muhammad iqbal razif_43217010028_Yananto Mihadi Putra, SE, M.Si_Pem...
Tugas SIM_Muhammad iqbal razif_43217010028_Yananto Mihadi Putra, SE, M.Si_Pem...
 
Tugas sim 3, lina putri yani, yananto mihadi putra. se, msi, pemanfaatan tekn...
Tugas sim 3, lina putri yani, yananto mihadi putra. se, msi, pemanfaatan tekn...Tugas sim 3, lina putri yani, yananto mihadi putra. se, msi, pemanfaatan tekn...
Tugas sim 3, lina putri yani, yananto mihadi putra. se, msi, pemanfaatan tekn...
 
Tugas SIM,Imam Alwi Rifa'i,Yananto Mihadi Putra,SE,M. Si, pemanfaatan sistem ...
Tugas SIM,Imam Alwi Rifa'i,Yananto Mihadi Putra,SE,M. Si, pemanfaatan sistem ...Tugas SIM,Imam Alwi Rifa'i,Yananto Mihadi Putra,SE,M. Si, pemanfaatan sistem ...
Tugas SIM,Imam Alwi Rifa'i,Yananto Mihadi Putra,SE,M. Si, pemanfaatan sistem ...
 

Recently uploaded

AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptx
AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptxAKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptx
AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptxWirionSembiring2
 
BAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptx
BAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptxBAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptx
BAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptxJamhuriIshak
 
Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)
Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)
Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)3HerisaSintia
 
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docx
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docxTugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docx
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docxmawan5982
 
Panduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptx
Panduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptxPanduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptx
Panduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptxsudianaade137
 
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]Abdiera
 
LAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdf
LAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdfLAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdf
LAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdfChrodtianTian
 
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdfKelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdfCloverash1
 
Wawasan Nusantara sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...
Wawasan Nusantara  sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...Wawasan Nusantara  sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...
Wawasan Nusantara sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...MarwanAnugrah
 
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdf
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdfModul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdf
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdfSitiJulaeha820399
 
MODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptx
MODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptxMODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptx
MODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptxarnisariningsih98
 
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptx
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptxDESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptx
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptxFuzaAnggriana
 
1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdf
1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdf1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdf
1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdfShintaNovianti1
 
Kelompok 4 : Karakteristik Negara Inggris
Kelompok 4 : Karakteristik Negara InggrisKelompok 4 : Karakteristik Negara Inggris
Kelompok 4 : Karakteristik Negara InggrisNazla aulia
 
Prakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptx
Prakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptxPrakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptx
Prakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptxSyaimarChandra1
 
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docx
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docxModul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docx
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docxherisriwahyuni
 
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptxPPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptxalalfardilah
 
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptArkhaRega1
 
04-Gemelli.- kehamilan ganda- duo atau triplet
04-Gemelli.- kehamilan ganda- duo atau triplet04-Gemelli.- kehamilan ganda- duo atau triplet
04-Gemelli.- kehamilan ganda- duo atau tripletMelianaJayasaputra
 
PPT Materi Jenis - Jenis Alat Pembayaran Tunai dan Non-tunai.pptx
PPT Materi Jenis - Jenis Alat Pembayaran Tunai dan Non-tunai.pptxPPT Materi Jenis - Jenis Alat Pembayaran Tunai dan Non-tunai.pptx
PPT Materi Jenis - Jenis Alat Pembayaran Tunai dan Non-tunai.pptxHeruFebrianto3
 

Recently uploaded (20)

AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptx
AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptxAKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptx
AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptx
 
BAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptx
BAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptxBAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptx
BAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptx
 
Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)
Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)
Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)
 
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docx
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docxTugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docx
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docx
 
Panduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptx
Panduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptxPanduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptx
Panduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptx
 
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
 
LAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdf
LAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdfLAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdf
LAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdf
 
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdfKelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
 
Wawasan Nusantara sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...
Wawasan Nusantara  sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...Wawasan Nusantara  sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...
Wawasan Nusantara sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...
 
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdf
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdfModul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdf
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdf
 
MODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptx
MODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptxMODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptx
MODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptx
 
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptx
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptxDESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptx
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptx
 
1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdf
1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdf1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdf
1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdf
 
Kelompok 4 : Karakteristik Negara Inggris
Kelompok 4 : Karakteristik Negara InggrisKelompok 4 : Karakteristik Negara Inggris
Kelompok 4 : Karakteristik Negara Inggris
 
Prakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptx
Prakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptxPrakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptx
Prakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptx
 
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docx
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docxModul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docx
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docx
 
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptxPPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
 
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
 
04-Gemelli.- kehamilan ganda- duo atau triplet
04-Gemelli.- kehamilan ganda- duo atau triplet04-Gemelli.- kehamilan ganda- duo atau triplet
04-Gemelli.- kehamilan ganda- duo atau triplet
 
PPT Materi Jenis - Jenis Alat Pembayaran Tunai dan Non-tunai.pptx
PPT Materi Jenis - Jenis Alat Pembayaran Tunai dan Non-tunai.pptxPPT Materi Jenis - Jenis Alat Pembayaran Tunai dan Non-tunai.pptx
PPT Materi Jenis - Jenis Alat Pembayaran Tunai dan Non-tunai.pptx
 

E-BISNIS DAN E-COMMERCE

  • 1. 1 Penggunaan Teknologi Informasi pada E-Business E-Business E-business menurut Steven Alter (Foundation of E-Business. Prentice Hall.2002) adalah praktek pelaksanaan dan pengelolaan proses bisnis utama seperti perancangan produk, pengelolaan pasokan bahan baku, manufaktur, penjualan, pemenuhan pesanan, dan penyediaan servis melalui penggunaan teknologi komunikasi komputer dan data yang telah terkomputerisasi. E-business (Electronic Business, atau "E- business") dapat diterjemahkan sebagai kegiatan bisnis yang dilakukan secara otomatis dan semiotomatis dengan menggunakan sistem informasi komputer. Istilah yang pertama kali diperkenalkan oleh Lou Gerstner, seorang CEO perusahaan IBM ini, sekarang merupakan bentuk kegiatan bisnis yang dilakukan dengan menggunakan teknologi Internet. E-bisnis memungkinkan suatu perusahaan untuk berhubungan dengan sistem pemrosesan data internal dan eksternal mereka secara lebih efisien dan fleksibel. E-bisnis juga banyak dipakai untuk berhubungan dengan suplier dan mitra bisnis perusahaan, serta memenuhi permintaan dan melayani kepuasan pelanggan secara lebih baik. Dalam penggunaan sehari-hari, 'e-bisnis' tidak hanya menyangkut e-dagang (perdagangan elektronik atau e-commerce) saja. Dalam hal ini, e-dagang lebih merupakan sub bagian dari e-bisnis, sementara e-bisnis meliputi segala macam fungsi dan kegiatan bisnis menggunakan data elektronik, termasuk pemasaran Internet (e- pemasaran). Sebagai bagian dari e-bisnis, e-dagang lebih berfokus pada kegiatan transaksi bisnis lewat www atau Internet. Dengan menggunakan sistem manajemen pengetahuan, e-dagang mempunyai goal untuk menambah revenu dari perusahaan. Sementara itu, e-bisnis berkaitan secara menyeluruh dengan proses bisnis termasuk value chain: pembelian secara elektronik (electronic purchasing), manajemen rantai suplai (supply chain management), pemrosesan order elektronik, penanganan dan pelayanan kepada pelanggan, dan kerja sama dengan mitra bisnis. E-bisnis memberi kemungkinan untuk pertukaran data di antara satu perusahaan dengan perusahaan lain, baik lewat web, Internet, intranet, extranet atau kombinasi di antaranya.
  • 2. 2 Dalam pengimplementasian e-business, terdapat beberapa konsep/strategi yang dapat diterapkan oleh perusahaan, diantaranya sebagai berikut: ERP (Enterprise Resource Planning) Merupakan strategi bisnis dari sistem informasi perusahaan yang dapat digunakan untuk berkoordinasi mengenai sumber daya dan informasi yang digunakan untuk proses dalam berbisnis. EAI (Enterprise Application Programs) Merupakan strategi bisnis menganai konsep integrasi dari proses bisnis yang memungkinkan antar perusahaan dapat bertukar informasi. CRM (Customer Relationship Management) Merupakan strategi bisnis dari layanan dan perangkat lunak (softwere) yang di desain untuk meningkatkan keuntungan dan kepuasan para konsumen. SCM (Supply Chain Management) Merupakan strategi manajemen mengenai rantai suplai yang secara otomatis akan terkomputerisasi. Penerapan e-bisnis pada suatu unit usaha sebenar nya dapat menimbulkan keuntungan atau kerugian bagi unit usaha yang dimaksud. Terkadang permasalahan ini menjadi dilema yang harus diselesaikan oleh manajemen. Pada satu sisi, teknologi ini akan sangat menguntungkan penjualan. Promosi dapat dilakukan secara meluas. Sampai pada efesiensi tenaga kerja, secara tidak langsung. Namun, bagi beberapa unit usaha, penerapan e-bisnis cenderung akan mengakibatkan kerugian. Hal ini dikarenakan biaya yang dibutuhkan untuk mengoperasikan teknologi ini sangat tinggi. Bahkan bisa lebih tinggi daripada keuntungan yang diperoleh dari penerapan e-bisnis
  • 3. 3 itu sendiri. Sehingga hal ini tidak memenuhi teori cost and benefit. Di mana benefit yang seharusnya diperoleh lebih besar daripada cost yang dikeluarkan. Penerapan e-bisnis pada berbagai jenis sistem e-business yang ada seperti : Customer Relationship Management (CRM), Supply Chain Management/ERP/Inventory, Sistem Pemasaran Online (E-Commerce), Production, Human Resources Management, Sistem Keuangan (Finance), Sistem Distribusi, dan Sistem Core Banking yang diterapkan perusahaan. Unit usaha yang penulis pilih untuk analisis ini adalah PT. Bank Bukopin, Tbk. Perusahaan ini merupakan salah satu perusahaan perbankan multinasional swasta yang telah menerapkan teknologi informasi (e-bisnis) dalam kegiatan bisnis perusahaan. E-commerce Perdagangan elektronik (electronic commerce atau e-commerce) adalah penyebaran, pembelian, penjualan, pemasaran barang dan jasa melalui sistem elektronik seperti internetatau televisi, www, atau jaringan komputer lainnya. E- commerce dapat melibatkan transfer dana elektronik, pertukaran data elektronik, sistem manajemen inventori otomatis, dan sistem pengumpulan data otomatis. Industri teknologi informasi melihat kegiatan e-commerce ini sebagai aplikasi dan penerapan dari e-bisnis (e-business) yang berkaitan dengan transaksi komersial, seperti: transfer dana secara elektronik, SCM (supply chain management), pemasaran elektronik (e-marketing), atau pemasaran online (online marketing), pemrosesan transaksi online (online transaction processing), pertukaran data elektronik (electronic data interchange /EDI), dll. E-commerce merupakan bagian dari e-business, di mana cakupan e-business lebih luas, tidak hanya sekadar perniagaan tetapi mencakup juga pengkolaborasian mitra bisnis, pelayanan nasabah, lowongan pekerjaan dll. Selain teknologi jaringan www, e- commerce juga memerlukan teknologi basisdata atau pangkalan
  • 4. 4 data (databases), surat elektronik (e-mail), dan bentuk teknologi non komputer yang lain seperti halnya sistem pengiriman barang, dan alat pembayaran untuk e-dagang ini. Mendefinisikan. E-commerce pertama kali diperkenalkan pada tahun 1994 pada saat pertama kali banner-elektronik dipakai untuk tujuan promosi dan periklanan di suatu halaman-web (website). Menurut Riset Forrester, perdagangan elektronik menghasilkan penjualan seharga AS$12,2 miliar pada 2003. Menurut laporan yang lain pada bulan Oktober 2006 yang lalu, pendapatan ritel online yang bersifat non-travel di Amerika Serikat diramalkan akan mencapai seperempat trilyun dolar US pada tahun 2011. Istilah "perdagangan elektronik" telah berubah sejalan dengan waktu. Awalnya, perdagangan elektronik berarti pemanfaatan transaksi komersial, seperti penggunaan EDI untuk mengirim dokumen komersial seperti pesanan pembelian atau invoice secara elektronik. Kemudian dia berkembang menjadi suatu aktivitas yang mempunyai istilah yang lebih tepat "perdagangan web" — pembelian barang dan jasa melalui World Wide Web melalui server aman (HTTPS), protokol server khusus yang menggunakan enkripsi untuk merahasiakan data penting pelanggan. Pada awalnya ketika web mulai terkenal di masyarakat pada 1994, banyak jurnalis memperkirakan bahwa e-commerce akan menjadi sebuah sektor ekonomi baru. Namun, baru sekitar empat tahun kemudian protokol aman seperti HTTPS memasuki tahap matang dan banyak digunakan. Antara 1998 dan 2000 banyak bisnis di AS dan Eropa mengembangkan situs web perdagangan ini. Model E-commerce di Indonesia 1. Classifieds/listing/iklan Baris Ini adalah model bisnis e-commerce paling sederhana yang cocok digunakan di negara-negara berkembang. Dua kriteria yang biasa diusung model bisnis ini: Website yang bersangkutan tidak memfasilitasi kegiatan transaksi online Penjual individual dapat menjual barang kapan saja, dimana saja secara gratis Tiga situs iklan baris yang
  • 5. 5 terkenal di Indonesia ialah Tokobagus, Berniaga, dan OLX. Kaskus selaku forum online terbesar di Indonesia juga bisa dibilang masih menggunakan model bisnis iklan baris di forum jual belinya. Ini dikarenakan Kaskus tidak mengharuskan penjualnya untuk menggunakan fasilitas rekening bersama atau escrow. Jadi transaksi masih dapat terjadi langsung antara penjual dan pembeli. Metode transaksi yang paling sering digunakan di situs iklan baris ialah metode cash on delivery atau COD.) Jenis penjual: situs iklan baris seperti ini cocok bagi penjual yang hanya ingin menjual sekali-kali saja, seperti barang bekas atau barang yang stoknya sedikit. 2. Marketplace C2C (Customer to Customer) Model bisnis dimana website yang bersangkutan tidak hanya membantu mempromosikan barang dagangan saja, tapi juga menfasilitasi transaksi uang secara online. Berikut ialah indikator utama bagi sebuah website marketplace: Seluruh transaksi online harus difasilitasi oleh website yang bersangkutan Bisa digunakan oleh penjual individual Kegiatan jual beli di website marketplace harus menggunakan fasilitas transaksi online seperti layanan escrow atau rekening pihak ketiga untuk menjamin keamanan transaksi. Penjual hanya akan menerima uang pembayaran setelah barang diterima oleh pembeli. Selama barang belum sampai, uang akan disimpan di rekening pihak ketiga. Apabila transaksi gagal, maka uang akan dikembalikan ke tangan pembeli. Tiga situs marketplace di Indonesia yang memperbolehkan penjual langsung berjualan barang di website ialah Tokopedia, Bukalapak, dan Lamido. Ada juga situs marketplace lainnya yang mengharuskan penjual menyelesaikan proses verifikasi terlebih dahulu seperti Blanja dan Elevenia. Jenis penjual: situs marketplace seperti ini lebih cocok bagi penjual yang lebih serius dalam berjualan online. Biasanya sang penjual memiliki jumlah stok barang yang cukup besar dan mungkin sudah memiliki toko fisik. 3. Shopping mall Model bisnis ini mirip sekali dengan marketplace, tapi penjual yang bisa berjualan disana haruslah penjual atau brand ternama karena proses verifikasi yang ketat. Satu-satunya situs online shopping mall yang beroperasi di Indonesia ialah Blibli.
  • 6. 6 4. Toko online B2C (Business to Consumer) Model bisnis ini cukup sederhana, yakni sebuah toko online dengan alamat website (domain) sendiri dimana penjual memiliki stok produk dan menjualnya secara online kepada pembeli. Beberapa contoh toko online di Indonesia ialah Bhinneka, Lazada Indonesia, BerryBenka, dan Bilna. Tiket.com, yang berfungsi sebagai platform jualan tiket secara online, juga bisa dianggap sebagai toko online. Keuntungan dari memiliki toko online anda sendiri ialah anda memiliki kebebasan penuh disana. Anda dapat merubah jenis tampilan sesuka Anda dan dapat membuat blog untuk memperkuat SEO toko online anda. Bagi anda yang tertarik untuk membuka sebuah toko online secara mudah, anda dapat coba menggunakan Shopify, Jejualan, Pixtem, Jarvis Store, dan Klakat. Jenis penjual: model bisnis ini cocok bagi mereka yang serius berjualan online dan siap mengalokasikan sumber daya mereka untuk mengelola situs mereka sendiri. 5. Toko online Media sosial Banyak penjual di Indonesia yang menggunakan situs media sosial seperti Facebook dan Instagram untuk mempromosikan barang dagangan mereka. Uniknya lagi, sudah ada pemain-pemain lokal yang membantu penjual berjualan di situs Facebook yakni Onigi dan LakuBgt. Ada juga startup yang mengumpulkan seluruh penjual di Instagram ke dalam satu website yakni Shopious. Membuat toko online di Facebook atau Instagram sangatlah mudah, sederhana, dan asiknya gratis Tapi penjual tidak dapat membuat templatenya sendiri. Di Indonesia, channel BBM pun juga sering digunakan sebagai media jual beli barang. Jenis penjual: penjual yang ingin memiliki toko online sendiri tapi tidak ingin repot. Ada juga beberapa bisnis online yang menggunakan beberapa model bisnis diatas pada saat bersamaan. Dua contohnya ialah Qoo10 dan Rakuten Belanja Online yang memiliki toko online B2C mereka sendiri serta marketplace yang memverifikasi penjualnya terlebih dahulu. Inilah model-model bisnis dari website e-commerce di Indonesia. Membandingkan situs e-commerce satu dengan yang lainnya hanya dapat dilakukan apabila mereka memiliki model bisnis yang serupa. Jadi tidak akan cocok apabila kalian membandingkan perkembangan bisnis TokoBagus (classifieds/listing/iklan baris) dengan Berrybenka (B2C) contohnya.
  • 7. 7 Jalur Electronic Commerce • Mengimplementasi sebuah sistem e-commerce termasuk resiko kegagalan yang signifikan • Langkah awal adalah berkomitmen mengimplementasi sistem sebagai bagian perencanaan strategi bisnis menggunakan e-commerce untuk tercapainya keunggulan kompetitif • Perusahaan kemudian mengumpulkan intelejen bisnis untuk memahami aturan potensial setiap elemen lingkungan yang akan dimainkan. Business Intelligence Sebelum ikut serta dalam e-commerce manajer harus memahami hubungan perusahaannya dengan konsumen, pesaing, suplier, dan entitas eksternal lainnya Business Intelligence (BI) merupakan kumpulan informasi mengenai elemen lingkungan yang berinteraksi dengan perusahaan Basis Data Eksternal Perusahaan dapat pula menggunakan basis data komersial yang memberikan lingku-ngan informasi daripada mengumpulkannya sendiri. Perusahaan menggunakan basis data ini karena lebih cepat dan mengurangi pengeluaran daripada mencoba meneliti informasi sendiri. Jalur Electronic Commerce • Mengimplementasi sebuah sistem e-commerce termasuk resiko kegagalan yang signifikan • Langkah awal adalah berkomitmen mengimplementasi sistem sebagai bagian perencanaan strategi bisnis menggunakan e-commerce untuk tercapainya keunggulan kompetitif • Perusahaan kemudian mengumpulkan intelejen bisnis untuk memahami aturan potensial setiap elemen lingkungan yang akan dimainkan.
  • 8. 8 Business Intelligence Sebelum ikut serta dalam e-commerce manajer harus memahami hubungan perusahaannya dengan konsumen, pesaing, suplier, dan entitas eksternal lainnya Business Intelligence (BI) merupakan kumpulan informasi mengenai elemen lingkungan yang berinteraksi dengan perusahaan Basis Data Eksternal Perusahaan dapat pula menggunakan basis data komersial yang memberikan lingku-ngan informasi daripada mengumpulkannya sendiri. Perusahaan menggunakan basis data ini karena lebih cepat dan mengurangi pengeluaran daripada mencoba meneliti informasi sendiri. Manfaat-manfaat yang diharapkan e-commerce Perusahaan melaksanakan e-commerce untuk dapat mencapai kebaikan organisasi secara keseluruhan. Perbaikan-perbaikan ini diharapkan merupakan hasil dari tiga manfaat utama :  Perbaikan layanan pelanggan sebelum, selama, dan setelah penjualan  Perbaikan hubungan dengan pemasok dan komunitas keuangan  Peningkatan imbal hasil ekonomis atas pemegang saham dan investasi pemilik Manfaat-manfaat diatas akan memberikan kontribusi pada stabilitas keuangan perusahaan dan memungkinnya bersaing dengan lebih baik didalam dunia bisnis yang semakin luas menerapkan teknologi computer. Kendala-kendala E-commerce Pada survey tahun 1996, 60% perusahaan yang memberikan respons menunjukan bahwa mereka belum mengimplementasikan e-commerce dan tidak memiliki rencana untuk melakukannya dalam waktu tiga tahun ke depan. Perusahaan yang telah mengimplementasikan system menggunakannya terutama untuk melakukan transaksi dengan pemasok dan pelanggan, dan proses-proses utama yang berhubungan dengan pesanan pembelian, transfer pembayaran, dan faktur.
  • 9. 9 Ketika ditanyakan mengenai alasan dari kehati-hatiannya, perusahaan menyebutkan ketiga kendala dengan urutan sebagai berikut:  Biaya yang tinggi  kekhawatiran akan masalah keamanan.  Peranti lunak yang belum mapan atau belum tersedia. Masing-masing kendala diatas akan semakin tertantang seiring dengan semakin populernya teknologi dan system informasi. Biaya sumber daya komputasi pada akhirnya akan menurun. Keamanan adalah satu masalah bagi transaksi B2B dan B2C. Perusahaan pada umumnya menggunakan jaringan telekomunikasi yang aman yang dimonitor terus menerus untuk akses yang tidak terotorisasi. Jaringan-jaringan ini telat terbukti sangat aman bagi perusahaan-perusahaan besar. Perusahaan-perusahaan seperti verisign. Pelanggan akan memiliki kemungkinan lebih besar menyebarkan informasi yang sensitive, seperti nomer kartu kredit, dari tempat sampah dari pada dari informasi yang terkompromi dari internet. Hubungan E-business dengan E-commerce Perdagangan elektronik atau e-commerce merupakan bagian dari e-business, di mana cakupan e-business lebih luas, tidak hanya sekedar perniagaan tetapi mencakup juga pengkolaborasian mitra bisnis, pelayanan nasabah, sumber daya manusia, lowongan pekerjaan dll. Selain teknologi jaringan www, e-business juga memerlukan teknologi basisdata (database), surat elektronik (e-mail) dan bentuk teknologi non komputer yang lain seperti halnya sistem pengiriman barang dan alat pembayaran untuk e-commerce Web Store Banyak pengertian Webstore di Indonesia, namun secara arti kata adalah toko online (Online Shop) yang biasa di gunakan untuk belanja online atau biasa disebut juga dengan e-commerce. Online store atau toko online bisa di ibaratkan sebagai toko nyata dalam kehidupan kita sehari-hari. Jika membuat toko membutuhkan biaya, toko online
  • 10. 10 atau store online pun sama memiliki biaya untuk pembangunannya yang memang bisa dikategorikan lebih murah dibanding kita membuat toko nyata. Membantu membangun dan mengembangkan website menjadi lebih populer dengan memberikan layanan Online Advertising untuk membangun Branding dan Communication website secara online, yang meliputi pemasangan iklan di berbagai media online, Search Engine Marketing, Social Media Marketing, serta pengembangan konsep viral marketing. Memberikan layanan cuma-cuma seperti free design template dan logo dari perusahaan. Faktor-faktor keberhasilan E-Bussiness. Faktor pertama adalah tingkat kesesuaian dan dukungan aktivitas e-business atas strategi keseluruhan perusahaan. Faktor kedua adalah kemampuan untuk menjamin bahwa proses e-business memenuhi tiga karakteristik kunci yang dibutuhkan dalam transaksi bisnis apapun, yaitu : Validitas, Integritas, dan Privasi. Dua hal yang penting dari E-business adalah yang pertama, teknologi informasi atau sering disebut Internet, yang memungkinkan kita untuk melakukan transaksi bisnis secara elektronik. Yang kedua adalah orang, dimana pekerjaan yang ada sekarang penuh dengan orang-orang yang lebih akrab dengan kemajuan teknologi dibandingkan dengan dua pulih tahun yang lalu. Perdagangan Elektronik (E-Bisnis) adalah penggunaan sistematik teknologi maju jaringan dan komunikasi untuk memperbaikai cara perusahaan berinteraksi dengan para pelanggan dan para pemasok. Saat ini, perdagangan elektronis bukan merupakan pilihan, namun merupakan sebuah persyaratan dasar bagi perusahaan untuk dapat eksis dan memenangkan persaingan yang semakin tajam diantara perusahaan baik dalam skala local, nasional, regional maupun internasional.
  • 11. 11 Penerapan E-Business dan E-commerce di Indonesia Persaingan di dunia usaha saat ini semakin ketat, persyaratan terhadap kualitas produk, harga, ketersediaan produk di pasaran serta ketepatan pengiriman menjadi tuntutan utama konsumen. Tidak terkecuali di Indonesia pun sama. Perusahaan dituntut untuk dapat secara optimal membentuk suatu sistem dan melakukan koordinasi, baik di dalam suatu fungsi perusahaan ataupun antar fungsi-fungsi yang dimiliki oleh perusahaan. Pengembangan fungsi-fungsi yang dimiliki oleh perusahaan berjalan seiring dengan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi. Sebagai contoh, teknologi jaringan telah mampu merubah paradigma lingkungan bisnis dari fisik menjadi electronic business. Telah banyak perusahaan yang menggunakan teknologi informasi untuk mengembangkan cross functional enterprise systems yang mengintegrasikan fungsi-fungsi bisnis secara tradisional yang dimilikinya guna melakukan reengineer dan meningkatkan proses bisnis yang utama dalam perusahaan. Cross functional enterprise system yang dilakukan oleh perusahaan berkaitan dengan enterprise resources planning, customer relationship management, enterprise application integration, supply chain management dan enterprise collaboration systems. Penerapan e-business system dalam perusahaan biasanya menggunakan bantuan software, dimulai penerapannya pada fungsi per fungsi kemudian berkembang antar fungsi yang menjadi cross-funtional client/server application. Di Indonesia sendiri, menurut G. Hidayat Tjokrodjojo sebagai ketua Apkomindo, kemungkinan hanya 20% investasi teknologi informasi yang tepat mengenai sasaran dan bisa terpakai optimal (Sugisrsono 2003) oleh perusahaan. Banyak hal yang menyebabkan kurang maksimalnya implementasi teknologi informasi yang berkaitan dengan e-business, mulai dari infrastruktur yang kurang memadai, pemilihan konsultan, pemilihan sistem dan software, biaya pengembangan, proses implementasi sampai kepada peran manajemen senior perusahaan. Paradigma E-Business saat ini menjadi trend teknologi informasi yang digunakan oleh perusahaan-perusahaan besar di Indonesia. Keuntungan yang diharapkan dapat diperoleh perusahaan dengan menerapkan E-business adalah untuk meningkatkan tingkat efisiensi dan efektivitas perusahaan, memperluas jangkauan dan
  • 12. 12 ruang gerak perusahaan serta meningkatkan peluang perusahaan untuk menciptakan produk dan jasa yang baru. Penerapan E-business pada perusahaan di Indonesia diaplikasikan dalam beberapa sistem perusahaan yang meliputi : 1. Sistem Fungsi Bisnis (Functional Business System), yang terdiri dari sistem marketing, sistem sumber daya 2. manusia, sistem manajemen keuangan, sistem akutansi dan sistem manufaktur 3. Sistem Kerjasama Perusahaan (Enterprise Collaboration System) 4. Sistem Transaksi (Transaction Processing System) 5. Integrasi Aplikasi Perusahaan (Enterprise Application Integration) Pengaruh E-Business dan E-commerce terhadap proses Bisnis Electronic Data Interchange (EDI): adalah protokol Standar, ada sejak era tahun 1970, untuk secara elektronik mentransfer (mengirimkan) informasi antar organisasi serta dalam berbagai proses bisnis.  Meningkatkan tingkat akurasi  Mengurangi biaya karakteristik kunci yang dibutuhkan dalam transaksi bisnis apapun, yaitu : Validitas, Integritas, dan Privasi. Perkembangan E-bussines dan E-commerce di Indonesia Bisnis yang memanfaatkan media Internet ini pada umumnya di Indonesia menggunakan model eBisnis seperti BtoB (business to business), BtoC (business to customer), CtoC (costumer to costumer). Internet Bisnis, data processing dan jasa informasi lainnya menurut, INC-media bisnis terkemuka di Amerika, menetapkan peringkat ke 1 dalam kategori bisnis yang memiliki prospek paling menjanjikan hingga lebih dari 10 tahun mendatang. Adapun jenis-jenis Bisnis internet yang berkembang saat ini antara lain:
  • 13. 13  Bisnis Affiliate Marketing  Bisnis Reseller  Jual Produk Informasi  Google Adsense Sebagian Perusahaan di Indonesia telah mengalami kemajuan dalam berbisnis melalui Perusahaan DOTCOM, namun dengan adanya krisis keuangan di Indonesia pada periode tahun 1998-1999 usaha ini banyak mengalami kehancuran, sehingga usaha ini oleh sebagian besar pengamat ekonomi dianggap telah mengalami kegagalan. Kegagalan yang dialami sebagian Perusahaan dotcom di Indonesia disebabkan antara lain :  Perusahaan belum optimal melakukan pendekatan-pendekatan / mensosialisasikan kepada masyarakat umum tentang kemanfaatan Perusahaan DOTCOM dalam kebutuhan bisnis  Baru dari kalangan tertentu yang menggunakan sarana TI untuk kepentingan bisnis.  Terbatasnya sambungan Internet broadband.  Minimnya propaganda berbisnis melalui Internet.  Masih rendahnya kepercayaan masyarakat kepada web shop.  Belum adanya dukungan Pemerintah yang optimal dalam hal kebijakan dan regulasi.  belum optimal menampilkan periklanan yang menarik bagi masyarakat berkaitan dengan Perusahaan DOTCOM.  Perusahaan dotcom tidak membidik pesan-pesan mereka ke audiens spesifik, namun terlalu general.  Desain dan content dari situs dotcom user-friendly  Masing-masing judul yang ada di halaman web dotcom tidak mengomunikasikan konten yang spesifik.  Tiap-tiap halaman web dotcom tidak menyediakan uraian yang rinci dari keseluruhan tema yang mengikat tiap-tiap halaman web.
  • 14. 14  Situs web dotcom mereka tidak dibangun berdasarkan kata kunci dan frase keyword yang paling kompetitif dan relevan di mata konsumen mereka.  Tidak adanya statistik yang dapat menunjukkan dari mana dan apa yang membuat pengunjung datang ke situs web dotcom, dan halaman-halaman web mana yang tidak pernah atau jarang dilirik, apalagi dibaca.  Situs dotcom tidak nangkring di urutan 20 besar dari situs pencari utama dan direktori besar yang menggiring lebih dari 88% dari semua pencarian yang dilakukan di dunia internet. Perusahaan yang menerapkan E-business di Indonesia 1. Kaskus Kaskus adalah situs forum komunitas maya terbesar dan nomor 1 Indonesia dan penggunanya disebut dengan Kaskuser. Kaskus lahir pada tanggal 6 November 1999 oleh tiga pemuda asal Indonesia yaitu Andrew Darwis, Ronald Stephanus, dan Budi Dharmawan, yang sedang melanjutkan studi di Seattle, Amerika Serikat. Situs ini dikelola oleh PT Darta Media Indonesia. Kaskus memiliki lebih dari 3,4 juta pengguna terdaftar. Pengguna kaskus umumnya berasal dari kalangan remaja hingga orang dewasa yang berdomisili di Indonesia maupun di luar Indonesia.  Kaskus, yang merupakan singkatan dari Kasak Kusuk, bermula dari sekedar hobi dari komunitas kecil yang kemudian berkembang hingga saat ini. Kaskus dikunjungi sedikitnya oleh 900 ribu orang, dengan jumlah page view melebihi 15.000.000 setiap harinya. Hingga bulan September 2011, Kaskus sudah mempunyai lebih dari 416 juta posting. Kaskus.us menyediakan berbagai artikel unik dan menarik. Kaskus juga adalah sebuah situs berbasis bulletin board service atau forum yang menjadi no 1 Indonesia community. Kaskus juga termasuk forum jual beli. Forum jual beli tersebut diberlakukan system e- commerce karena transaksi elektronik. Untuk memudahkan kaskus memberikan transaksi online yang mudah yang dinamakan kaskus e-pay. Dalam hal jual beli kaskus telah berkontribusi besar bagi dunia e-business di Indonesia. Untuk itu
  • 15. 15 menurut saya e-bisnis yang terbaik di Indonesia saat ini adalah kaskus.us. Sebab kaskus memiliki kelebihan-kelebihan tersendiri dibandingkan dengan yang lain kelebihan-kelebihan tersebut antara lain adalah :  Kaskus berupa forum yang memiliki anggota terbesar diseluruh Indonesia dan member kaskus biasanya membuat thread paling update sehingga anda tidak ketinggalan jaman.  The Lounge menyediakan banyak artikel unik yang sebelumnya mungkin banyak orang yang tidak mengetahuinya.  CCPB mempermudah kita untuk mencari software serta jamunya (crack)  Kaskus merupakan forum asli buatan Indonesia  Dalam FJB (forum jual-beli) kaskus menyediakan berbagai barang dalam berbagai bentuk dan rupa, baik baru maupun bekas.  Kaskus.us menyediakan subforum yang sangat banyak. Sehingga dapat membuat para membernya nyaman dan lebih kreatif.  berkerja sama dengan inTouch Innovate Indonesia dengan menghadirkan aplikasi Kaskus ODP, sehingga memberi keleluasaan kepada Kaskuser saat mengakses aplikasi melalui ponsel berbagai tipe dan merk. Dan sejak diluncurkanya aplikasi kaskus ODP ini, jumlah pengakses kaskus mobile selalu meningkat. 2. Toko Bagus (OLX Indonesia) Toko Bagus memberikan fasilitas gratis bagi yang akan membeli ataupun menjual barang dan jasa. Fasilitas gratis ini tentunya lebih baik dan lebih bagus jika di bandingkan dengan pemasangan iklan atau membuat sebuah toko online sendiri. Karena selain user tidak di kenakan biaya sepeserpun, proses pasang iklan pada toko bagus pun bisa berlangsung sangat cepat karena pemasang iklan bisa langsung memasang iklannya sendiri di toko bagus. Toko bagus juga merupakan solusi tepat untuk yang ingin mengembangkan pemasaran barang atau jasa secara online tanpa diruwetkan oleh pembuatan toko online. Karena setelah terdaftar menjadi user di toko bagus, maka akan mendapatkan sebuah toko online milik user sendiri dengan alamat
  • 16. 16 domain usernamewww.olx.co.id/. Hal ini tentunya sangat menguntungkan para pelaku ekonomi, karena tanpa mengeluarkan biaya sudah bisa memiliki sebuah toko online dari toko bagus yang bisa dipromosikan. 3. Indonesia Air Asia (www.airasia.com) Melalui airasia.com, maka customer hanya perlu mengakses situs tersebut untuk melakukan reservasi tiket pesawat, bahkan lebih jauh lagi mereka dapat melakukan reservasi hotel dan berbagai paket menarik yang ditawarkan oleh Air Asia. e-business terbaik di Indonesia saat ini adalah e-business yang dimiliki oleh perusahan penerbangan Indonesia Air Asia, yaitu www.airasia.com. Alasan saya memilih Air Asia adalah karena keunggulan sistem e-business yang dimilikinya, yaitu:  Dengan sistem e-business, Air Asia dapat melakukan efisiensi biaya seperti komisi untuk travel agent.  Dengan e-business, Air Asia tidak perlu membuat sistem Human Resource sebanyak pada perusahaan penerbangan lainnya.  E-business yang diterapkan Air Asia termasuk dalam Business to Consumer dimana aplikasi ini ditujukan agar konsumer dapat langsung berhubungan dengan pihak perusahaan tanpa harus melalui perantara seperti sistem reservasi konvensional.  Penerapan e-business pada Air Asia memberikan keuntungan baik untuk pihak perusahaan maupun bagi pihak customer.  Sistem yang digunakan sebagai Point of Sales disebut dengan Global Distribution System (GDS) dimana GDS ini memiliki interface yang berupa Graphical User Intrface (GUI) yang berhadapan langsung dengan pelanggan. Saat pelanggan berinteraksi dengan sistem melalui GUI, maka sistem tersebut secara real-time akan melakukan proses-proses back office diantaranya melakukan validasi, otorisasi, dan konfirmasi yang akhirnya akan memberikan pelanggan suatu bukti penjualan tiket dan bukti tersebutlah yang digunakan sebagai tiket pesawat.
  • 17. 17 4. Oto Oto.co.id sebuah situs penjualan mobil oto multiartha. Semenjak meluncurkan Oto.co.id dan menerapkan e-business dengan mitranya, angka penjualannya meledak menjadi di atas 1 triliun pada 2000 atau tumbuh 400% dan membiayai 15.000 unit mobil. Setahun kemudian meningkat lagi menjadi 1,5 triliun dengan 20.000 unit mobil. Dengan demikian, E-Business terbukti memperluas pasar dan meningkatkan penjualan. 5. PT.Garuda Indonesia Garuda Indonesia merupakan maskapai penerbangan terbesar dan terbaik di Indonesia yang telah menerapkan e-business dalam supply chain management. Garuda Indonesia pernah berhasil melakukan e-auction untuk pengadaan bahan bakar jet dengan nilai transaksi mencapai US$ 54 juta. Contoh webstore/webshop yang menerapkan E-commerce di Indonesia Sangat sulit untuk seorang penjual Local Brand memasarkan barangnya disaat banyak merk- merk ternama yang sudah sangat terkenal. Local Brand ini sendiri bukan produk yang asal. Penjualnya memilih dari segi material, model, size, warna sesuai dengan trendnya. Untuk pengusaha kecil yang merintis dari awal tentu tidak mudah dalam memperkenalkan produk mereka dengan modal yang tentu besar jika harus membangun sebuah toko atau membuat website sendiri. Mungkin, mereka hanya sebatas berjualan di mediasocial seperti twitter, facebook, instagram saja itupun harus mengelola dengan baik karna tingkat kepercayaan Customer yang masih minim untuk Local Brand Indonesia sendiri. Namun sekarang sudah tersedia sebuah Webstore atau Webshop yang membantu memasarkan Local Brand itu sendiri secara Online dengan melakukan Shopping Cart lewat Website tersebut 24 jam non-stop. Ada dua nama website yang menyediakan layanan ini, yaitu : 1. Berry Benka Dilihat dari jumlah pengunjungnya, situs yang menduduki peringkat pertama adalah Berrybenka, toko online yang didukung oleh lebih dari 400 merk sepatu ternama di dunia. Setiap bulannya, situs ini dikunjungi oleh lebih dari 10 juta pengunjung dan
  • 18. 18 melakukan transaksi sebanyak 300 hingga 400 di setiap harinya. Berrybenka adalah pusat belanja fashion online yang berbasis di Jakarta, Indonesia. Berrybenka menjual barang-barang dengan merk ternama dengan harga yang terjangkau. 2. 8WOOD Website yang satu ini juga membuka webshop yang memudahkan para konsumen untuk berbelanja melalui online. Website yang dimilik oleh seorang artis Alice Nourin ini mencari Local Brand terbaik, lalu mengambil produk ke owner Local Brand langsung. Kemudian produk tersebut digunakan oleh talent, difoto dan di unggah ke website 8wood. Website ini memiliki kesamaan dengan BerryBenka. Design yang menarik, UI yang user friendly dan bukan hanya sekedar catalog tapi pengunjung laman juga bisa langsung melakukan shopping cart di website tersebut. Tampilan depan pada website 8wood. terdapat menu bar yang memudahkan pengunjung untuk mengunjungi tiap laman yang sudah disediakan. Salah E-commerce yang juga ternama di Indonesia. 8wood menyediakan dua cara pembayaran yaitu melalui bank transfer yang bisa di confirm melalui website juga setelah melakukan transfer dan menggunakan paypal. Tampilan form untuk melakukan konfirmasi apabila sudah melakukan pembayaran melalui transfer Bank. Yang akan di check secara otomatisasi oleh pihak 8wood melalui billing system yang mereka sediakan. Website ini juga menampilkan total payment dan detail produk yang ingin dipesan sebelum melakukan pembayaran untuk melakukan confirm order sehingga customer tahu nama barang, dan total yang harus dibayar. Analisis Penerapan e-business pada PT INIXINDO PERSADA REKAYASA KOMPUTER PT.INIXINDO Sebagai salah satu perusahaan yang bergerak di bidang teknologi informasi yang mengkhususkan pada bidang pelatihan.
  • 19. 19 1. Latar Belakang Perusahaan Menerapkan E-BUSINESS Latar belakangnya perusaan menerapkan e-bisnis yaitu : -Bertujuan untuk Green ICT yakni mendukung penghijauan dalam bidang teknologi informasi -Peningkatan kualitas pelayanan kepada klien -Efisiensi biaya -Penerapan DSS (Decision Support System) oleh pihak manajemen -Meningkatkan profit perusahaan 2. 5 keuntungan yang ditawarkan oleh e-business Menurut Charles R. Riegerdan Marry P. Donato -Efficiency -Effectiveness -Reach -Structure -Opportunity 3. Faktor pendorong e-business -Customer ExpectationsYang diharapkan konsumen pada saat ini tidak cukup dipuaskan dengan baikknya kualitas sebuah produk, tetapi pelanggan juga mengharapkan adanya pelayanan pra dan pasca jual yang baik. –Competitive ImperativesGlobalisasi telah membentuk sebuah arena persaingan dunia usaha yang sangat ketat. Pelanggan akan dengan mudah membandingkan kualitas produk dan pelayanan antar perusahaan, hal ini memaksa perusahaaan mengembangkan strategi bisnis yang tepat. -DeregulationSecara makro deregulasi yang dilakukan oleh pemerintah maupun negara-negaralain telah (lembaga lain seperti WTO, APEC, AFTA) turut mewarnai bentuk dunia usaha dimasa datang terutama dengan konsep perdagangan bebas antar negara dan industri. Internet disini dinggap sebagai sebuah arena dimana konsep kompetisi sempurna danpasar terbuka telah terjadi terutama produk-produk dan jasa- jasa yang dapat digitalisasi.
  • 20. 20 –TechnologyE-business adalah kemajuan teknologi informasi yang didominasi oleh percepatan teknologi komputer dan telekomunikasi. Fungsi dari teknologi informasi tidak hanya kritikal bagi perkembangan e-business tetapi justru menjadi penggerak dari dimungkinkannya model-model bisnis baru. 4. Aplikasi e-business Aplikasi yang di pakai oleh perusahaan PT.INIXINDO adalah CRM(Customer Relationship Management) Dengan memanfaatkan teknologi CRM, perusahaan dapat menjaga relasi dengan klien dan dapat mengelola bisnis untuk meningkatkan prospek masa depan.Penerapan CRM yang memanfaatkan perangkat lunak adalah salah satu tujuan PT. Inixindo dalam program Green ICT yakni mendukung penghijauan dalam bidang teknologi informasi dengan mengurangi penggunaan kertas.Seperti halnya penerapan aplikasi pada umumnya, penerapan CRM juga masih mempunyai kendala. Sosialisasi dari penggunaan perangkat lunak pada proses bisnis sangatlah diperlukan karena sebagian pengguna masih terbiasa dengan kebiasaan lama mereka, misalnya masih mengandalkan tulisan tangan dan penggunaan kertas. Juga familiarisasi penggunaan komputer dalam pekerjaan sehari-hari menjadi salah satu poin penting dalam kesuksesan penggunaan perangkat lunak.Dari faktor teknis juga ditemukan beberapa kendala. Kehandalan perangkat keras menjadi poin yang harus diperhatikan oleh pihak pengembang aplikasi. Mesin server yang lemah tentunya akan menghambat kinerja pengguna, dalam hal ini adalah para Account Executive (Sales) yang dapat mengakibatkan terhambatnya proses sosialisasi CRM tersebut.Sinergi dari seluruh pihak terkait sangat dibutuhkan. Kesalahan komunikasi dari pihak manajemen, pengguna dan pengembang menentukan kesuksesan dari penerapan CRM 5. Hasil Penerapan Dari E-Business Penerapan e-business padaPT.INIXINDO memberikan keuntungan baik untuk pihak perusahaan maupun bagi pihak customer.
  • 21. 21 DAFTAR PUSTAKA Putra, Yananto Mihadi. (2018). Modul Kuliah Sistem Informasi Manajemen: Pengantar Sistem Informasi Manajemen. FEB - Universitas Mercu Buana: Jakarta.) https://id.wikipedia.org http://riza46e.blogstudent.mb.ipb.ac.id/tag/e-business/ http://fatlyrisky.blogspot.com/2013/01/faktor-faktor-yang-mempengaruhi.html https://bungsutaufikhidayat.blogspot.com/2017/01/makalah-e-business-e- commerce.html https://ekasandyayuda.wordpress.com/2015/03/06/penerapan-e-business-pada-pt- inixindo-persada-rekayasa-komputer/