SlideShare a Scribd company logo
1 of 12
1
PENILAIAN BERBASIS KELAS
MAKALAH
Diajukan Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah
“ Pengelolaan Kelas ”
Dosen Pengampu
Dr. Afiful Ikhwan, M.Pd
Oleh :
Imam Nurdini 15112000
Imam Bashori Rahmatulloh 15111986
Ridwan Syafii 15111994
PAI B – SMT 6
PENDIDIKAN AGAMA ISLAM
FAKULTAS AGAMA ISLAM
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PONOROGO
APRIL 2018
2
KATA PENGANTAR
Syukur Alhamdulillah saya ucapkan kehadirat Allah SWT yang yang
masih memberikan nafas kehidupan, sehingga saya dapat menyelesaikan makalah
ini.
Shalawat dan salam kepada junjungan Nabi besar Muhammad SAW
beserta keluarga dan sahabat-sahabatnya yang telah memperjuangkan Agama
Islam.
Kemudian dari pada itu, saya sadar bahwa dalam menyusun makalah ini
banyak yang membantu terhadap usaha saya, mengingat hal itu dengan segala
hormat saya sampaikan rasa terima kasih yang sedalam-dalamnya kepada dosen
mata kuliah pengeloaan kelas Dr. Afiful Ikhwan, M.Pd. Semoga apa yang beliau
ajarkan kepada kami menjadi manfaat dan menjadi amal jariyah bagi beliau di
akhirat kelak.
Dalam penyusunan makalah ini saya sadar bahwa masih banyak
kekurangan dan kekeliruan, maka dari itu saya mengharapkan keritikan positif,
sehingga bisa diperbaiki seperlunya.
Penulis mengucapkan terima kasih atas perhatiannya terhadap makalah
ini, dan penulis berharap semoga makalah ini bermanfaat bagi penulis dan
pembaca yang budiman.
Ponorogo, 3 April 2018
3
DAFTAR ISI
HALAMAN JUDUL....................................................................................... i
KATA PENGANTAR ................................................................................... ii
DAFTAR ISI................................................................................................... iii
BAB I PENDAHULUAN.................................................................... 1
A. Latar Belakang Masalah ...................................................... 1
B. Rumusan Masalah................................................................ 1
C. Tujuan Penulisan.................................................................. 1
BAB II PEMBAHASAN...................................................................... 2
A. Pengertian Penilaian Berbasis Kelas.................................... 2
B. Tujuan, Fungsi, dan Manfaat Penilaian Berbasis Kelas....... 3
C. Prinsip dan Prosedur Penilaian Berbasis Kelas.................... 4
D. Teknik Penilaian Berbasis Kelas.......................................... 5
BAB III PENUTUP................................................................................ 7
A. Kesimpulan.......................................................................... 7
DAFTAR PUSTAKA...................................................................................... 8
4
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah
Makna penilaian berbasis kelas merupakan kegiatan penilaian yang
dilakukan guru terhadap siswanya. Kegiatan penilaian merupakan tugas
professional guru yang wajib dilakukan secara terus menerus.
Kegiatan penilaian meliputi beragam kegiatan seperti mengamati,
mencatat, merekam, membuat kesimpulan, dan memberi saran hal-hal yang
berkaitan dengan kemajuan siswa belajar. Karena itu, kegiatan penilaian
merupakan upaya mengumpulkan informasi tentang kemampuan belajar siswa
serta membuat keputusan tentang tercapainya kompetensi yang telah ditetapkan.
Dalam pendidikan, penilaian atau evaluasi merupakan salah satu
komponen dari sistem pendidikan yang harus dilakukan secara sistematis dan
terencana sebagai alat untuk mengukur keberhasilan atau target yang akan dicapai
dalam proses pendidikan dan proses pembelajaran. Untuk itu seorang guru harus
benar-benar mempersiapkan dengan benar evaluasi tersebut. Sebelum menyiapkan
evaluasi belajar guru terlebih dahulu harus mengetahui apa esensi dari penilaian
itu sendiri.
B. Rumusan Masalah
1. Apa pengertian penilaian berbasis kelas?
2. Apa tujuan, fungsi, dan manfaat penilaian berbasis kelas?
3. Bagaimana prinsip dan prosedur penilaian berbasis kelas?
4. Apa saja teknik penilaian berbasis kelas?
A. Tujuan Penulisan
1. Untuk mengetahui pengertian penilaian berbasis kelas.
2. Untuk mengetahui tujuan, fungsi, dan manfaat penilaian berbasis kelas
3. Untuk mengetahui prinsip dan prosedur penilaian berbasis kelas.
4. Untuk mengetahui teknik penilaian berbasis kelas.
1
5
BAB II
PEMBAHASAN
A. Pengertian Penilaian Berbasis Kelas
Evaluasi (penilaian) berasal dari bahasa Inggris evaluation, akar katanya
value yang berarti nilai atau harga. Dengan demikian secara harfiah evaluasi
pendidikan dapat diartikan sebagai penilaian dalam bidang pendidikan atau
penilaian mengenai hal-hal yang berkaitan dengan kegiatan pendidikan. Atau juga
dapat diartikan sebagai proses menentukan nilai suatu objek. Dapat disimpulkan
evaluasi adalah suatu proses merencanakan, memperoleh, dan menyediakan
informasi yang sangat diperlukan untuk membuat alternative keputusan.1
Penilaian berbasis kelas adalah penilaian yang dilakukan oleh guru dalam
rangka proses pembelajaran yang merupakan proses pengumpulan dan
penggunaan informasi dan hasil peserta didik terhadap tujuan pendidikan yang
telah ditetapkan, yaitu standar kompetensi, kompetensi dasar, dan indikator
pencapaian belajar yang terdapat pada kurikulum.
Sedangkan menurut Gronlund dan Linn (1985), penilaian kelas merupakan
proses sistematis dalam mengumpulkan, menganalisis dan menginterpretasi
informasi untuk sejauh mana siswa telah mencapai tujuan pembelajaran.
Pusat Kurikulum Balitbang Depdiknas (2006) menyatakan bahwa
penilaian kelas merupakan bagian dari penilaian internal yang digunakan untuk
menilai tingkat pencapaian kompetensi siswa yang dilaksanakan pada saat
pembelajaran berlangsung dan akhir pembelajaran.2
Penilaian berbasis kelas dapat diartikan lain sebagai suatu proses
pengumpulan, pelaporan, dan penggunaan data dan informasi tentang hasil belajar
peserta didik untuk menetapkan tingkat pencapaian dan penguasaan perserta didik
terhadap tujuan pendidikan yang telah ditetapkan.
Penilaian Berbasis Kelas (PBK) merupakan salah satu komponen dalam
kurikulum berbasis kompetensi. PBK itu sendiri pada dasarnya merupakan
kegiatan penilaian yang dilaksanakan secara terpadu dalam kegiatan belajar
1
Daryanto, Evaluasi Pendidikan, (Jakarta; Adi Mahastya, 2010), hlm. 26
2
Rudy Gunawan, Pengembangan Komepetensi Guru IPS, (Bandung: Alfabeta, 2014),
hlm. 94
2
6
mengajar yang dilakukan dengan mengumpulkan kerja siswa (portofolio), hasil
karya (produk), penugasan (proyek), kinerja (performance), dan tes tertulis (paper
and pen). Fokus penilaian diarahkan pada penguasaan kompetensi dan hasil
belajar siswa sesuai dengan level pencapaian prestasi siswa.3
B. Tujuan, Fungsi, dan Manfaat Penilaian Berbasis Kelas
Penilaian merupakan suatu kegiatan pengukuran, kuantitatif, dan
penetapan mutu pengetahuan siswa secara menyeluruh dan salah satu proses
penting dalam proses belajar mengajar.4
Secara umum semu jenis penilaian berbasis kelas bertujuan untuk menilai
hasil belajar peserta didik di sekolah, mempertanggungjawabkan penyelenggaraan
pendidikan kepada masyarakat, dan mengetahui ketercapaian mutu pendidikan.
Secara khusus penilaian berbasis kelas bertujuan untuk mengetahui kemajuan dan
hasil belajar siswa, mendiagnosis kesulitan belajar, memberikan umpan
balik/perbaikan proses pembelajaran, penentuan kenaikan kelas, dan memotivasi
belajar peserta didik dengan cara mengenal dan memahami diri serta merangsang
untuk melakukan usaha pendidikan.
Fungsi penilaian kelas sebagai bahan pertimbangan dalam menentukan
kenaikan kelas, umpan balik dalam perbaikan progam pengajaran, alat pendorong
dalam meningkatkan kemampuan peserta didik dan sebagai alat untuk peserta
didik melakukan evaluasi dan intropeksi.
Adapun manfaat penilaian berbasis kelas adalah :
1. Memberi umpan balik pada progam jangka pendek yang dilakukan oleh
peserta didik dan guru dalam kegiatan proses belajar.
2. Memberi kegunaan hasil pembelajaran peserta didik dengan melibatkan
peserta didik secara maksimal.
3. Membantu pembuatan laporan lebih bagus serta menaikkan efisiensi
pembelajaran.
4. Mendorong pengajaran sebagai proses penilaian formatif.
3
Depdiknas, 2002. Kurikulum Berbasis Kompetensi. Jakarta : Pusat Kurikulum Balitbang
Depdiknas https://udhiexz.wordpress.com/2010/02/10/penilaian-berbasis-kelas/di akses pada 03
April 2018
4
Zaenal Arifin, Evaluasi Pembelajaran, (Bandung: PT. Remaja Rusda Karya, 2010)
.hlm.180
7
5. Peserta didik dapat memantau pembelajaran dirinya secara lebih baik dan
lebih menitik beratkan pada kemampuan, ketrampilan dan nilai.
6. Bagi orang tua dapat mengetahui kelemahan peringkat anaknya serta
mendorong orang tua untuk melakukan pembibingan
7. Melibatkan orang tua peserta didik untuk melakukan diskusi dengan guru
atau sekolah dalam hal perbaikan kelemahan peserta didik.5
C. Prinsip dan Prosedur Penilaian Berbasis Kelas
Pelaksanaan penilaian hasil belajar peserta didik didasarkan pada data
sahih yang diperoleh melalui prosedur dan instrumen yang memenuhi persyaratan
dengan mendasarkan diri pada prinsip-prinsip sebagai berikut :6
1. Mendidik, penilaian harus memberikan sumbangan positif terhadap
pencapaian belajar siswa.
2. Terbuka, kriteria penilaian dan dasar pengambilan keputusan harus jelas dan
terbuka bagi semua pihak.
3. Menyeluruh, mencakup seluruh domain yang tertuang pada setiap kompetensi
dasar.
4. Terpadu dengan pembelajaran, artinya menilai yang seharusnya diniai
mengunakan alat yang sesuai untuk mengukur kompetensi
5. Obyektif, artinya proses penilaian yang dilakukan harus meminimalkan
pengaruh-pengaruh atau pertimbangan subyektif dari penilai.
6. Sistematis, yaitu penilaian harus dilakukan secara terencana.
7. Berkesinambungan, penilaian dilakukan secara berencana, bertahap dan terus
menerus untuk memperoleh gambaran tentang perkembangan belajar siswa
sebagai hasil kegiatan belajarnya
5
Rudy Gunawan, Pengembangan Komepetensi Guru IPS, (Bandung: Alfabeta, 2014),
hlm. 95
6
https://udhiexz.wordpress.com/2010/02/10/penilaian-berbasis-kelas/ diakses pada 3
April 2018
8
8. Adil, penilaian harus adil terhadap semua siswa dengan tidak membedakan
latar belakang sosial-ekonomi, budaya, bahasa dan gender.7
Dalam penilaian yang dikeluarkan oleh BSNP ditegaskan bahwa dalam
proses penilaian perlu diperhatikan beberapa prosedur sebagai berikut :
a) Penilaian ditujukan untuk mengukur pencapaian kompetensi.
b) Penilaian menggunakan acuan kriteria.
c) Penilaian dilakukan secara keseluruhan dan berkelanjutan.
d) Hasil penilaian digunakan untuk mentukan tindak lanjut, tindak lanjutan dari
penilaian dapat berupa perbaikan proses belajar, progam remidi, dan progam
pengayaan, tergantung kriteria ketuntasan peserta didik.
e) Penilaian harus sesuai dengan pengalaman belajar yang ditempuh dengan
proses pembelajaran.8
D. Teknik Penilaian Berbasis Kelas
Berbagai teknik penilaiaan dapat dilakukan untuk mengumpulkan
informasi kemajuan belajar peserta didik. Penilaian hasil belajar dapat digunakan
berbagai teknik, diantaranya adalah :
1. Penilaian Unjuk Kerja
Penilaian unjuk kerja merupakan penilaian dengan mengamati
kegiatan peserta didik dalam melakukan suatu tugas. Contohnya seperti
praktik sholat, paraktik olah raga, dan praktik di bengkel.
2. Penilaian Sikap
Penilaian sikap merupakan penilaian yang dilakukan dengan
mengamati sikap peserta didik dalam berperilaku di lingkungan tempat
belajar.
3. Penilaian Tertulis
7
Rofiatul hosna dan H. S, Samsul. Melejitkan pembelajaran dengan prinsip-prinsip
Belajar, (Bandung; Remaja Rosdakarya,2002) Hal 276.
8
Rudy Gunawan, Pengembangan Komepetensi Guru IPS, (Bandung: Alfabeta, 2014),
hlm. 97
9
Penilaian tertulis merupakan penilaian yang dilakukan menggunakan
perangkat penilaian berupa soal dan jawaban dalam bentuk tulisan.
4. Penilaian Proyek (Project Work)
Penilaian Proyek (project work) adalah kegiatan penilaian terhadap
suatu tugas yang harus diselesaikan dalam waktu tertentu.
5. Penilaian Portofolio
Penilaian portofolio merupakan kegiatan penilaian yang dilakukan
dengan menggunakan bukti-bukti hasil belajar yang relevan dengan
kompetensi keahlian yang dipelajari. Protofolio juga diartikan sebagai
kumpulan hasil karya seorang peserta didik yang ditentukan oleh guru
sebagai usaha mencapai tujuan belajar.
6. Penilaian Diri
Penilaian diri adalah suatu teknik penilaian di mana peserta didik
diminta untuk menilai dirinya sendiri berkaitan dengan status, proses, dan
tingkat pencapaian kompetensi yang dipelajarinya dalam mata pelajaran
tertentu.9
9
Ibid, hlm. 102-109.
10
BAB III
PENUTUP
A. Kesimpulan
1. Penilaian berbasis kelas adalah penilaian yang dilakukan oleh guru dalam
rangka proses pembelajaran yang merupakan proses pengumpulan dan
penggunaan informasi dan hasil peserta didik terhadap tujuan pendidikan
yang telah ditetapkan.
2. Penilaian merupakan suatu kegiatan pengukuran, kuantitatif, dan penetapan
mutu pengetahuan siswa secara menyeluruh dan salah satu proses penting
dalam proses belajar mengajar sedangkan fungsi penilaian kelas adalah
sebagai bahan pertimbangan, umpan balik dalam perbaikan, alat pendorong
kemampuan dan sebagai alat untuk peserta didik melakukan evaluasi dan
intropeksi.
11
3. Pelaksanaan penilaian hasil belajar peserta didik memenuhi persyaratan
dengan mendasarkan diri pada prinsip-prinsip mendidik, terbuka,
menyeluruh, terpadu dengan pembelajaran, obyektif, sistematis,
berkesinambungan dan adil.
4. Penilaian hasil belajar dapat digunakan berbagai teknik, diantaranya adalah
penilaian unjuk kerja, penilaian sikap, penilaian tertulis, penilaian proyek
(project work), penilaian portofolio, penilaian diri.
DAFTAR PUSTAKA
Arifin, Zaenal. 2010. Evaluasi Pembelajaran. Bandung: PT. Remaja Rusda
Karya. hlm.180.
Daryanto. 2010. Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Adi Mahastya.
Depdiknas. 2002. Kurikulum Berbasis Kompetensi. Jakarta: Pusat Kurikulum
Balitbang Depdiknas https://udhiexz.wordpress.com/2010/02/10/penilaian-
berbasis-kelas/ di akses pada 03 April 2018
Gunawan, Rudy. 2014 Pengembangan Komepetensi Guru IPS. Bandung:
Alfabeta,
7
12
Hosna, Rofiatul dan H. S, Samsul. 2002. Melejitkan pembelajaran dengan
prinsip-prinsip Belajar. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Ikhwan, Afiful. 2013. http://afifulikhwan.blogspot.co.id/2013/10/penulisan-
makalah-s1-yang-baik-dan-benar.html?m=1&hl=in_ID diakses pada 3
April 2018
8

More Related Content

What's hot

Materi soal dan jawaban mata kuliah sejarah peradaban islam
Materi soal dan jawaban mata kuliah sejarah peradaban islamMateri soal dan jawaban mata kuliah sejarah peradaban islam
Materi soal dan jawaban mata kuliah sejarah peradaban islamRohman Efendi
 
penilaian acuan norma (PAN) dan penilaian acuan patokan (PAP)
penilaian acuan norma (PAN) dan penilaian acuan patokan (PAP)penilaian acuan norma (PAN) dan penilaian acuan patokan (PAP)
penilaian acuan norma (PAN) dan penilaian acuan patokan (PAP)universitas negeri padang
 
Pertanyaan-pertanyaan seputar Media Pembelajaran
Pertanyaan-pertanyaan seputar Media PembelajaranPertanyaan-pertanyaan seputar Media Pembelajaran
Pertanyaan-pertanyaan seputar Media Pembelajarandhea_nattasha
 
instrumen penilaian sikap pengetahuan dan ketrampilan
instrumen penilaian sikap pengetahuan dan ketrampilaninstrumen penilaian sikap pengetahuan dan ketrampilan
instrumen penilaian sikap pengetahuan dan ketrampilanSurya Eka
 
Kelebihan dan kekurangan metode pembelajaran
Kelebihan dan kekurangan metode pembelajaranKelebihan dan kekurangan metode pembelajaran
Kelebihan dan kekurangan metode pembelajaranLilis indah Kurniawati
 
Contoh Artikel Konseptual
Contoh Artikel KonseptualContoh Artikel Konseptual
Contoh Artikel KonseptualUwes Chaeruman
 
MAKALAH_Sejarah, Kedudukan, dan Fungsi Bahasa Indonesia
MAKALAH_Sejarah, Kedudukan, dan Fungsi Bahasa IndonesiaMAKALAH_Sejarah, Kedudukan, dan Fungsi Bahasa Indonesia
MAKALAH_Sejarah, Kedudukan, dan Fungsi Bahasa IndonesiaShally Rahmawaty
 
Kata kerja operasional indikator k13_taksonomi bloom
Kata kerja operasional indikator k13_taksonomi bloomKata kerja operasional indikator k13_taksonomi bloom
Kata kerja operasional indikator k13_taksonomi bloommasterkukuh
 
Perbandingan pancasila dengan ideologi ideologi lainnya
Perbandingan pancasila dengan ideologi ideologi lainnyaPerbandingan pancasila dengan ideologi ideologi lainnya
Perbandingan pancasila dengan ideologi ideologi lainnyaAdrian Ekstrada
 
Teknik dan bentuk_instrumen_penilaian_sikap
Teknik dan bentuk_instrumen_penilaian_sikapTeknik dan bentuk_instrumen_penilaian_sikap
Teknik dan bentuk_instrumen_penilaian_sikapAchmad Anang Aswanto
 
Perbedaan Pengukuran, Asesmen dan Evaluasi
Perbedaan Pengukuran, Asesmen dan EvaluasiPerbedaan Pengukuran, Asesmen dan Evaluasi
Perbedaan Pengukuran, Asesmen dan Evaluasialvinnoor
 
PPT KONSEP DASAR PTK (PENELITIAN TINDAKAN KELAS)
PPT KONSEP DASAR PTK (PENELITIAN TINDAKAN KELAS)PPT KONSEP DASAR PTK (PENELITIAN TINDAKAN KELAS)
PPT KONSEP DASAR PTK (PENELITIAN TINDAKAN KELAS)Rudi Salam Sinulingga
 
Modul 6. Pemberian Nilai dan Tindak Lanjut Hasil Penilaian
Modul 6. Pemberian Nilai dan Tindak Lanjut Hasil PenilaianModul 6. Pemberian Nilai dan Tindak Lanjut Hasil Penilaian
Modul 6. Pemberian Nilai dan Tindak Lanjut Hasil PenilaianNaita Novia Sari
 
Makalah Prinsip Fleksibilitas
Makalah Prinsip FleksibilitasMakalah Prinsip Fleksibilitas
Makalah Prinsip FleksibilitasDedy Wiranto
 

What's hot (20)

Materi soal dan jawaban mata kuliah sejarah peradaban islam
Materi soal dan jawaban mata kuliah sejarah peradaban islamMateri soal dan jawaban mata kuliah sejarah peradaban islam
Materi soal dan jawaban mata kuliah sejarah peradaban islam
 
penilaian acuan norma (PAN) dan penilaian acuan patokan (PAP)
penilaian acuan norma (PAN) dan penilaian acuan patokan (PAP)penilaian acuan norma (PAN) dan penilaian acuan patokan (PAP)
penilaian acuan norma (PAN) dan penilaian acuan patokan (PAP)
 
Presentasi Tes dan Non Tes
Presentasi Tes dan Non Tes Presentasi Tes dan Non Tes
Presentasi Tes dan Non Tes
 
Pertanyaan-pertanyaan seputar Media Pembelajaran
Pertanyaan-pertanyaan seputar Media PembelajaranPertanyaan-pertanyaan seputar Media Pembelajaran
Pertanyaan-pertanyaan seputar Media Pembelajaran
 
Makalah Tes dan Nontes
Makalah Tes dan NontesMakalah Tes dan Nontes
Makalah Tes dan Nontes
 
instrumen penilaian sikap pengetahuan dan ketrampilan
instrumen penilaian sikap pengetahuan dan ketrampilaninstrumen penilaian sikap pengetahuan dan ketrampilan
instrumen penilaian sikap pengetahuan dan ketrampilan
 
Kelebihan dan kekurangan metode pembelajaran
Kelebihan dan kekurangan metode pembelajaranKelebihan dan kekurangan metode pembelajaran
Kelebihan dan kekurangan metode pembelajaran
 
Makalah shalat
Makalah shalatMakalah shalat
Makalah shalat
 
Hakikat dan Substansi Kurikulum
Hakikat dan Substansi KurikulumHakikat dan Substansi Kurikulum
Hakikat dan Substansi Kurikulum
 
Contoh Artikel Konseptual
Contoh Artikel KonseptualContoh Artikel Konseptual
Contoh Artikel Konseptual
 
MAKALAH_Sejarah, Kedudukan, dan Fungsi Bahasa Indonesia
MAKALAH_Sejarah, Kedudukan, dan Fungsi Bahasa IndonesiaMAKALAH_Sejarah, Kedudukan, dan Fungsi Bahasa Indonesia
MAKALAH_Sejarah, Kedudukan, dan Fungsi Bahasa Indonesia
 
Jenis dan bentuk penilaian
Jenis dan bentuk penilaianJenis dan bentuk penilaian
Jenis dan bentuk penilaian
 
Kata kerja operasional indikator k13_taksonomi bloom
Kata kerja operasional indikator k13_taksonomi bloomKata kerja operasional indikator k13_taksonomi bloom
Kata kerja operasional indikator k13_taksonomi bloom
 
Perbandingan pancasila dengan ideologi ideologi lainnya
Perbandingan pancasila dengan ideologi ideologi lainnyaPerbandingan pancasila dengan ideologi ideologi lainnya
Perbandingan pancasila dengan ideologi ideologi lainnya
 
Pengertian perencanaan pendidikan
Pengertian perencanaan pendidikanPengertian perencanaan pendidikan
Pengertian perencanaan pendidikan
 
Teknik dan bentuk_instrumen_penilaian_sikap
Teknik dan bentuk_instrumen_penilaian_sikapTeknik dan bentuk_instrumen_penilaian_sikap
Teknik dan bentuk_instrumen_penilaian_sikap
 
Perbedaan Pengukuran, Asesmen dan Evaluasi
Perbedaan Pengukuran, Asesmen dan EvaluasiPerbedaan Pengukuran, Asesmen dan Evaluasi
Perbedaan Pengukuran, Asesmen dan Evaluasi
 
PPT KONSEP DASAR PTK (PENELITIAN TINDAKAN KELAS)
PPT KONSEP DASAR PTK (PENELITIAN TINDAKAN KELAS)PPT KONSEP DASAR PTK (PENELITIAN TINDAKAN KELAS)
PPT KONSEP DASAR PTK (PENELITIAN TINDAKAN KELAS)
 
Modul 6. Pemberian Nilai dan Tindak Lanjut Hasil Penilaian
Modul 6. Pemberian Nilai dan Tindak Lanjut Hasil PenilaianModul 6. Pemberian Nilai dan Tindak Lanjut Hasil Penilaian
Modul 6. Pemberian Nilai dan Tindak Lanjut Hasil Penilaian
 
Makalah Prinsip Fleksibilitas
Makalah Prinsip FleksibilitasMakalah Prinsip Fleksibilitas
Makalah Prinsip Fleksibilitas
 

Similar to Makalah Penilaian berbasis kelas

7.vina serevina andry fitrian
7.vina serevina andry fitrian7.vina serevina andry fitrian
7.vina serevina andry fitrianvinaserevina
 
MAKALAH EVALUASI PEMBELAJARAN ANNISA.pdf
MAKALAH EVALUASI PEMBELAJARAN ANNISA.pdfMAKALAH EVALUASI PEMBELAJARAN ANNISA.pdf
MAKALAH EVALUASI PEMBELAJARAN ANNISA.pdfXixoHandshome
 
Evaluasi agung
Evaluasi agungEvaluasi agung
Evaluasi agungagung wjp
 
PPT EVALUASI PEMBELAJARAN KELOMPOK 2.pptx
PPT EVALUASI PEMBELAJARAN KELOMPOK 2.pptxPPT EVALUASI PEMBELAJARAN KELOMPOK 2.pptx
PPT EVALUASI PEMBELAJARAN KELOMPOK 2.pptxArisnurmansyah2
 
Modul penilaian pembelajaran
Modul penilaian pembelajaranModul penilaian pembelajaran
Modul penilaian pembelajaranRAHMANULJA
 
Makalah Penilaian dalam Pembelajaran Tematik
Makalah Penilaian dalam Pembelajaran TematikMakalah Penilaian dalam Pembelajaran Tematik
Makalah Penilaian dalam Pembelajaran TematikAnitaRohimah
 
Ali muhson-penyusunan-alat-penilaian-hasil-belajar
Ali muhson-penyusunan-alat-penilaian-hasil-belajarAli muhson-penyusunan-alat-penilaian-hasil-belajar
Ali muhson-penyusunan-alat-penilaian-hasil-belajarkautsareka
 
Mengembangkan Penilaian Hasil Belajar PKn
Mengembangkan Penilaian Hasil Belajar PKnMengembangkan Penilaian Hasil Belajar PKn
Mengembangkan Penilaian Hasil Belajar PKnHadi Wahyono
 
DESAIN EVALUASI PEMBELAJARAN.docx
DESAIN EVALUASI PEMBELAJARAN.docxDESAIN EVALUASI PEMBELAJARAN.docx
DESAIN EVALUASI PEMBELAJARAN.docxmas iwan
 
T U G A S K U R I K U L U M P E M B E L A J A R A N S U S I
T U G A S  K U R I K U L U M  P E M B E L A J A R A N  S U S IT U G A S  K U R I K U L U M  P E M B E L A J A R A N  S U S I
T U G A S K U R I K U L U M P E M B E L A J A R A N S U S I20080210087
 
Menyusun Penilaian Media Pembelajaran.docx
Menyusun Penilaian Media Pembelajaran.docxMenyusun Penilaian Media Pembelajaran.docx
Menyusun Penilaian Media Pembelajaran.docxZukét Printing
 
Menyusun Penilaian Media Pembelajaran.pdf
Menyusun Penilaian Media Pembelajaran.pdfMenyusun Penilaian Media Pembelajaran.pdf
Menyusun Penilaian Media Pembelajaran.pdfZukét Printing
 
Lely%20Halimah%20(FIP)%20Hiber
Lely%20Halimah%20(FIP)%20HiberLely%20Halimah%20(FIP)%20Hiber
Lely%20Halimah%20(FIP)%20Hibersherina munaf
 
15.vina serevina solihan
15.vina serevina solihan15.vina serevina solihan
15.vina serevina solihanvinaserevina
 
MAKALAH ASSESMENT Kelompok 7.docx
MAKALAH ASSESMENT Kelompok 7.docxMAKALAH ASSESMENT Kelompok 7.docx
MAKALAH ASSESMENT Kelompok 7.docxraihanNurtsany
 
52-50-2-PB.pdf
52-50-2-PB.pdf52-50-2-PB.pdf
52-50-2-PB.pdfFariqNafis
 

Similar to Makalah Penilaian berbasis kelas (20)

Modul achmad mubasyir
Modul achmad mubasyirModul achmad mubasyir
Modul achmad mubasyir
 
Modul mujinurmaksum
Modul mujinurmaksumModul mujinurmaksum
Modul mujinurmaksum
 
7.vina serevina andry fitrian
7.vina serevina andry fitrian7.vina serevina andry fitrian
7.vina serevina andry fitrian
 
MAKALAH EVALUASI PEMBELAJARAN ANNISA.pdf
MAKALAH EVALUASI PEMBELAJARAN ANNISA.pdfMAKALAH EVALUASI PEMBELAJARAN ANNISA.pdf
MAKALAH EVALUASI PEMBELAJARAN ANNISA.pdf
 
Evaluasi agung
Evaluasi agungEvaluasi agung
Evaluasi agung
 
PPT EVALUASI PEMBELAJARAN KELOMPOK 2.pptx
PPT EVALUASI PEMBELAJARAN KELOMPOK 2.pptxPPT EVALUASI PEMBELAJARAN KELOMPOK 2.pptx
PPT EVALUASI PEMBELAJARAN KELOMPOK 2.pptx
 
Modul penilaian pembelajaran
Modul penilaian pembelajaranModul penilaian pembelajaran
Modul penilaian pembelajaran
 
Makalah Penilaian dalam Pembelajaran Tematik
Makalah Penilaian dalam Pembelajaran TematikMakalah Penilaian dalam Pembelajaran Tematik
Makalah Penilaian dalam Pembelajaran Tematik
 
Ali muhson-penyusunan-alat-penilaian-hasil-belajar
Ali muhson-penyusunan-alat-penilaian-hasil-belajarAli muhson-penyusunan-alat-penilaian-hasil-belajar
Ali muhson-penyusunan-alat-penilaian-hasil-belajar
 
Mengembangkan Penilaian Hasil Belajar PKn
Mengembangkan Penilaian Hasil Belajar PKnMengembangkan Penilaian Hasil Belajar PKn
Mengembangkan Penilaian Hasil Belajar PKn
 
DESAIN EVALUASI PEMBELAJARAN.docx
DESAIN EVALUASI PEMBELAJARAN.docxDESAIN EVALUASI PEMBELAJARAN.docx
DESAIN EVALUASI PEMBELAJARAN.docx
 
POWER POINT.pptx
POWER POINT.pptxPOWER POINT.pptx
POWER POINT.pptx
 
T U G A S K U R I K U L U M P E M B E L A J A R A N S U S I
T U G A S  K U R I K U L U M  P E M B E L A J A R A N  S U S IT U G A S  K U R I K U L U M  P E M B E L A J A R A N  S U S I
T U G A S K U R I K U L U M P E M B E L A J A R A N S U S I
 
Menyusun Penilaian Media Pembelajaran.docx
Menyusun Penilaian Media Pembelajaran.docxMenyusun Penilaian Media Pembelajaran.docx
Menyusun Penilaian Media Pembelajaran.docx
 
Menyusun Penilaian Media Pembelajaran.pdf
Menyusun Penilaian Media Pembelajaran.pdfMenyusun Penilaian Media Pembelajaran.pdf
Menyusun Penilaian Media Pembelajaran.pdf
 
Lely%20Halimah%20(FIP)%20Hiber
Lely%20Halimah%20(FIP)%20HiberLely%20Halimah%20(FIP)%20Hiber
Lely%20Halimah%20(FIP)%20Hiber
 
15.vina serevina solihan
15.vina serevina solihan15.vina serevina solihan
15.vina serevina solihan
 
MAKALAH ASSESMENT Kelompok 7.docx
MAKALAH ASSESMENT Kelompok 7.docxMAKALAH ASSESMENT Kelompok 7.docx
MAKALAH ASSESMENT Kelompok 7.docx
 
Kata pengantar
Kata pengantarKata pengantar
Kata pengantar
 
52-50-2-PB.pdf
52-50-2-PB.pdf52-50-2-PB.pdf
52-50-2-PB.pdf
 

Recently uploaded

PELAKSANAAN + Link2 Materi TRAINING "Effective SUPERVISORY & LEADERSHIP Sk...
PELAKSANAAN  + Link2 Materi TRAINING "Effective  SUPERVISORY &  LEADERSHIP Sk...PELAKSANAAN  + Link2 Materi TRAINING "Effective  SUPERVISORY &  LEADERSHIP Sk...
PELAKSANAAN + Link2 Materi TRAINING "Effective SUPERVISORY & LEADERSHIP Sk...Kanaidi ken
 
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docx
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docxModul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docx
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docxherisriwahyuni
 
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdfKelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdfCloverash1
 
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptArkhaRega1
 
AKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdf
AKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdfAKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdf
AKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdfTaqdirAlfiandi1
 
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]Abdiera
 
Panduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptx
Panduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptxPanduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptx
Panduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptxsudianaade137
 
adap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptx
adap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptxadap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptx
adap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptxmtsmampunbarub4
 
Ppt tentang perkembangan Moral Pada Anak
Ppt tentang perkembangan Moral Pada AnakPpt tentang perkembangan Moral Pada Anak
Ppt tentang perkembangan Moral Pada Anakbekamalayniasinta
 
Prakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptx
Prakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptxPrakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptx
Prakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptxSyaimarChandra1
 
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAK
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAKDEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAK
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAKirwan461475
 
MODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptx
MODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptxMODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptx
MODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptxarnisariningsih98
 
Model Manajemen Strategi Public Relations
Model Manajemen Strategi Public RelationsModel Manajemen Strategi Public Relations
Model Manajemen Strategi Public RelationsAdePutraTunggali
 
tugas 1 tutorial online anak berkebutuhan khusus di SD
tugas 1 tutorial online anak berkebutuhan khusus di SDtugas 1 tutorial online anak berkebutuhan khusus di SD
tugas 1 tutorial online anak berkebutuhan khusus di SDmawan5982
 
1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdf
1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdf1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdf
1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdfShintaNovianti1
 
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptx
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptxDESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptx
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptxFuzaAnggriana
 
Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)
Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)
Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)3HerisaSintia
 
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdf
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdfModul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdf
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdfSitiJulaeha820399
 
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdfTUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdfElaAditya
 
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPASaku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPASreskosatrio1
 

Recently uploaded (20)

PELAKSANAAN + Link2 Materi TRAINING "Effective SUPERVISORY & LEADERSHIP Sk...
PELAKSANAAN  + Link2 Materi TRAINING "Effective  SUPERVISORY &  LEADERSHIP Sk...PELAKSANAAN  + Link2 Materi TRAINING "Effective  SUPERVISORY &  LEADERSHIP Sk...
PELAKSANAAN + Link2 Materi TRAINING "Effective SUPERVISORY & LEADERSHIP Sk...
 
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docx
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docxModul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docx
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docx
 
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdfKelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
 
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
 
AKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdf
AKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdfAKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdf
AKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdf
 
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
 
Panduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptx
Panduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptxPanduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptx
Panduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptx
 
adap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptx
adap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptxadap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptx
adap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptx
 
Ppt tentang perkembangan Moral Pada Anak
Ppt tentang perkembangan Moral Pada AnakPpt tentang perkembangan Moral Pada Anak
Ppt tentang perkembangan Moral Pada Anak
 
Prakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptx
Prakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptxPrakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptx
Prakarsa Perubahan dengan Kanvas ATAP & BAGJA.pptx
 
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAK
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAKDEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAK
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAK
 
MODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptx
MODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptxMODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptx
MODUL 2 BAHASA INDONESIA-KELOMPOK 1.pptx
 
Model Manajemen Strategi Public Relations
Model Manajemen Strategi Public RelationsModel Manajemen Strategi Public Relations
Model Manajemen Strategi Public Relations
 
tugas 1 tutorial online anak berkebutuhan khusus di SD
tugas 1 tutorial online anak berkebutuhan khusus di SDtugas 1 tutorial online anak berkebutuhan khusus di SD
tugas 1 tutorial online anak berkebutuhan khusus di SD
 
1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdf
1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdf1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdf
1.2.a.6. Demonstrasi Konstektual - Modul 1.2 (Shinta Novianti - CGP A10).pdf
 
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptx
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptxDESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptx
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptx
 
Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)
Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)
Karakteristik Negara Mesir (Geografi Regional Dunia)
 
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdf
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdfModul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdf
Modul 1.2.a.8 Koneksi antar materi 1.2.pdf
 
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdfTUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
 
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPASaku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
 

Makalah Penilaian berbasis kelas

  • 1. 1 PENILAIAN BERBASIS KELAS MAKALAH Diajukan Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah “ Pengelolaan Kelas ” Dosen Pengampu Dr. Afiful Ikhwan, M.Pd Oleh : Imam Nurdini 15112000 Imam Bashori Rahmatulloh 15111986 Ridwan Syafii 15111994 PAI B – SMT 6 PENDIDIKAN AGAMA ISLAM FAKULTAS AGAMA ISLAM UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PONOROGO APRIL 2018
  • 2. 2 KATA PENGANTAR Syukur Alhamdulillah saya ucapkan kehadirat Allah SWT yang yang masih memberikan nafas kehidupan, sehingga saya dapat menyelesaikan makalah ini. Shalawat dan salam kepada junjungan Nabi besar Muhammad SAW beserta keluarga dan sahabat-sahabatnya yang telah memperjuangkan Agama Islam. Kemudian dari pada itu, saya sadar bahwa dalam menyusun makalah ini banyak yang membantu terhadap usaha saya, mengingat hal itu dengan segala hormat saya sampaikan rasa terima kasih yang sedalam-dalamnya kepada dosen mata kuliah pengeloaan kelas Dr. Afiful Ikhwan, M.Pd. Semoga apa yang beliau ajarkan kepada kami menjadi manfaat dan menjadi amal jariyah bagi beliau di akhirat kelak. Dalam penyusunan makalah ini saya sadar bahwa masih banyak kekurangan dan kekeliruan, maka dari itu saya mengharapkan keritikan positif, sehingga bisa diperbaiki seperlunya. Penulis mengucapkan terima kasih atas perhatiannya terhadap makalah ini, dan penulis berharap semoga makalah ini bermanfaat bagi penulis dan pembaca yang budiman. Ponorogo, 3 April 2018
  • 3. 3 DAFTAR ISI HALAMAN JUDUL....................................................................................... i KATA PENGANTAR ................................................................................... ii DAFTAR ISI................................................................................................... iii BAB I PENDAHULUAN.................................................................... 1 A. Latar Belakang Masalah ...................................................... 1 B. Rumusan Masalah................................................................ 1 C. Tujuan Penulisan.................................................................. 1 BAB II PEMBAHASAN...................................................................... 2 A. Pengertian Penilaian Berbasis Kelas.................................... 2 B. Tujuan, Fungsi, dan Manfaat Penilaian Berbasis Kelas....... 3 C. Prinsip dan Prosedur Penilaian Berbasis Kelas.................... 4 D. Teknik Penilaian Berbasis Kelas.......................................... 5 BAB III PENUTUP................................................................................ 7 A. Kesimpulan.......................................................................... 7 DAFTAR PUSTAKA...................................................................................... 8
  • 4. 4 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Makna penilaian berbasis kelas merupakan kegiatan penilaian yang dilakukan guru terhadap siswanya. Kegiatan penilaian merupakan tugas professional guru yang wajib dilakukan secara terus menerus. Kegiatan penilaian meliputi beragam kegiatan seperti mengamati, mencatat, merekam, membuat kesimpulan, dan memberi saran hal-hal yang berkaitan dengan kemajuan siswa belajar. Karena itu, kegiatan penilaian merupakan upaya mengumpulkan informasi tentang kemampuan belajar siswa serta membuat keputusan tentang tercapainya kompetensi yang telah ditetapkan. Dalam pendidikan, penilaian atau evaluasi merupakan salah satu komponen dari sistem pendidikan yang harus dilakukan secara sistematis dan terencana sebagai alat untuk mengukur keberhasilan atau target yang akan dicapai dalam proses pendidikan dan proses pembelajaran. Untuk itu seorang guru harus benar-benar mempersiapkan dengan benar evaluasi tersebut. Sebelum menyiapkan evaluasi belajar guru terlebih dahulu harus mengetahui apa esensi dari penilaian itu sendiri. B. Rumusan Masalah 1. Apa pengertian penilaian berbasis kelas? 2. Apa tujuan, fungsi, dan manfaat penilaian berbasis kelas? 3. Bagaimana prinsip dan prosedur penilaian berbasis kelas? 4. Apa saja teknik penilaian berbasis kelas? A. Tujuan Penulisan 1. Untuk mengetahui pengertian penilaian berbasis kelas. 2. Untuk mengetahui tujuan, fungsi, dan manfaat penilaian berbasis kelas 3. Untuk mengetahui prinsip dan prosedur penilaian berbasis kelas. 4. Untuk mengetahui teknik penilaian berbasis kelas. 1
  • 5. 5 BAB II PEMBAHASAN A. Pengertian Penilaian Berbasis Kelas Evaluasi (penilaian) berasal dari bahasa Inggris evaluation, akar katanya value yang berarti nilai atau harga. Dengan demikian secara harfiah evaluasi pendidikan dapat diartikan sebagai penilaian dalam bidang pendidikan atau penilaian mengenai hal-hal yang berkaitan dengan kegiatan pendidikan. Atau juga dapat diartikan sebagai proses menentukan nilai suatu objek. Dapat disimpulkan evaluasi adalah suatu proses merencanakan, memperoleh, dan menyediakan informasi yang sangat diperlukan untuk membuat alternative keputusan.1 Penilaian berbasis kelas adalah penilaian yang dilakukan oleh guru dalam rangka proses pembelajaran yang merupakan proses pengumpulan dan penggunaan informasi dan hasil peserta didik terhadap tujuan pendidikan yang telah ditetapkan, yaitu standar kompetensi, kompetensi dasar, dan indikator pencapaian belajar yang terdapat pada kurikulum. Sedangkan menurut Gronlund dan Linn (1985), penilaian kelas merupakan proses sistematis dalam mengumpulkan, menganalisis dan menginterpretasi informasi untuk sejauh mana siswa telah mencapai tujuan pembelajaran. Pusat Kurikulum Balitbang Depdiknas (2006) menyatakan bahwa penilaian kelas merupakan bagian dari penilaian internal yang digunakan untuk menilai tingkat pencapaian kompetensi siswa yang dilaksanakan pada saat pembelajaran berlangsung dan akhir pembelajaran.2 Penilaian berbasis kelas dapat diartikan lain sebagai suatu proses pengumpulan, pelaporan, dan penggunaan data dan informasi tentang hasil belajar peserta didik untuk menetapkan tingkat pencapaian dan penguasaan perserta didik terhadap tujuan pendidikan yang telah ditetapkan. Penilaian Berbasis Kelas (PBK) merupakan salah satu komponen dalam kurikulum berbasis kompetensi. PBK itu sendiri pada dasarnya merupakan kegiatan penilaian yang dilaksanakan secara terpadu dalam kegiatan belajar 1 Daryanto, Evaluasi Pendidikan, (Jakarta; Adi Mahastya, 2010), hlm. 26 2 Rudy Gunawan, Pengembangan Komepetensi Guru IPS, (Bandung: Alfabeta, 2014), hlm. 94 2
  • 6. 6 mengajar yang dilakukan dengan mengumpulkan kerja siswa (portofolio), hasil karya (produk), penugasan (proyek), kinerja (performance), dan tes tertulis (paper and pen). Fokus penilaian diarahkan pada penguasaan kompetensi dan hasil belajar siswa sesuai dengan level pencapaian prestasi siswa.3 B. Tujuan, Fungsi, dan Manfaat Penilaian Berbasis Kelas Penilaian merupakan suatu kegiatan pengukuran, kuantitatif, dan penetapan mutu pengetahuan siswa secara menyeluruh dan salah satu proses penting dalam proses belajar mengajar.4 Secara umum semu jenis penilaian berbasis kelas bertujuan untuk menilai hasil belajar peserta didik di sekolah, mempertanggungjawabkan penyelenggaraan pendidikan kepada masyarakat, dan mengetahui ketercapaian mutu pendidikan. Secara khusus penilaian berbasis kelas bertujuan untuk mengetahui kemajuan dan hasil belajar siswa, mendiagnosis kesulitan belajar, memberikan umpan balik/perbaikan proses pembelajaran, penentuan kenaikan kelas, dan memotivasi belajar peserta didik dengan cara mengenal dan memahami diri serta merangsang untuk melakukan usaha pendidikan. Fungsi penilaian kelas sebagai bahan pertimbangan dalam menentukan kenaikan kelas, umpan balik dalam perbaikan progam pengajaran, alat pendorong dalam meningkatkan kemampuan peserta didik dan sebagai alat untuk peserta didik melakukan evaluasi dan intropeksi. Adapun manfaat penilaian berbasis kelas adalah : 1. Memberi umpan balik pada progam jangka pendek yang dilakukan oleh peserta didik dan guru dalam kegiatan proses belajar. 2. Memberi kegunaan hasil pembelajaran peserta didik dengan melibatkan peserta didik secara maksimal. 3. Membantu pembuatan laporan lebih bagus serta menaikkan efisiensi pembelajaran. 4. Mendorong pengajaran sebagai proses penilaian formatif. 3 Depdiknas, 2002. Kurikulum Berbasis Kompetensi. Jakarta : Pusat Kurikulum Balitbang Depdiknas https://udhiexz.wordpress.com/2010/02/10/penilaian-berbasis-kelas/di akses pada 03 April 2018 4 Zaenal Arifin, Evaluasi Pembelajaran, (Bandung: PT. Remaja Rusda Karya, 2010) .hlm.180
  • 7. 7 5. Peserta didik dapat memantau pembelajaran dirinya secara lebih baik dan lebih menitik beratkan pada kemampuan, ketrampilan dan nilai. 6. Bagi orang tua dapat mengetahui kelemahan peringkat anaknya serta mendorong orang tua untuk melakukan pembibingan 7. Melibatkan orang tua peserta didik untuk melakukan diskusi dengan guru atau sekolah dalam hal perbaikan kelemahan peserta didik.5 C. Prinsip dan Prosedur Penilaian Berbasis Kelas Pelaksanaan penilaian hasil belajar peserta didik didasarkan pada data sahih yang diperoleh melalui prosedur dan instrumen yang memenuhi persyaratan dengan mendasarkan diri pada prinsip-prinsip sebagai berikut :6 1. Mendidik, penilaian harus memberikan sumbangan positif terhadap pencapaian belajar siswa. 2. Terbuka, kriteria penilaian dan dasar pengambilan keputusan harus jelas dan terbuka bagi semua pihak. 3. Menyeluruh, mencakup seluruh domain yang tertuang pada setiap kompetensi dasar. 4. Terpadu dengan pembelajaran, artinya menilai yang seharusnya diniai mengunakan alat yang sesuai untuk mengukur kompetensi 5. Obyektif, artinya proses penilaian yang dilakukan harus meminimalkan pengaruh-pengaruh atau pertimbangan subyektif dari penilai. 6. Sistematis, yaitu penilaian harus dilakukan secara terencana. 7. Berkesinambungan, penilaian dilakukan secara berencana, bertahap dan terus menerus untuk memperoleh gambaran tentang perkembangan belajar siswa sebagai hasil kegiatan belajarnya 5 Rudy Gunawan, Pengembangan Komepetensi Guru IPS, (Bandung: Alfabeta, 2014), hlm. 95 6 https://udhiexz.wordpress.com/2010/02/10/penilaian-berbasis-kelas/ diakses pada 3 April 2018
  • 8. 8 8. Adil, penilaian harus adil terhadap semua siswa dengan tidak membedakan latar belakang sosial-ekonomi, budaya, bahasa dan gender.7 Dalam penilaian yang dikeluarkan oleh BSNP ditegaskan bahwa dalam proses penilaian perlu diperhatikan beberapa prosedur sebagai berikut : a) Penilaian ditujukan untuk mengukur pencapaian kompetensi. b) Penilaian menggunakan acuan kriteria. c) Penilaian dilakukan secara keseluruhan dan berkelanjutan. d) Hasil penilaian digunakan untuk mentukan tindak lanjut, tindak lanjutan dari penilaian dapat berupa perbaikan proses belajar, progam remidi, dan progam pengayaan, tergantung kriteria ketuntasan peserta didik. e) Penilaian harus sesuai dengan pengalaman belajar yang ditempuh dengan proses pembelajaran.8 D. Teknik Penilaian Berbasis Kelas Berbagai teknik penilaiaan dapat dilakukan untuk mengumpulkan informasi kemajuan belajar peserta didik. Penilaian hasil belajar dapat digunakan berbagai teknik, diantaranya adalah : 1. Penilaian Unjuk Kerja Penilaian unjuk kerja merupakan penilaian dengan mengamati kegiatan peserta didik dalam melakukan suatu tugas. Contohnya seperti praktik sholat, paraktik olah raga, dan praktik di bengkel. 2. Penilaian Sikap Penilaian sikap merupakan penilaian yang dilakukan dengan mengamati sikap peserta didik dalam berperilaku di lingkungan tempat belajar. 3. Penilaian Tertulis 7 Rofiatul hosna dan H. S, Samsul. Melejitkan pembelajaran dengan prinsip-prinsip Belajar, (Bandung; Remaja Rosdakarya,2002) Hal 276. 8 Rudy Gunawan, Pengembangan Komepetensi Guru IPS, (Bandung: Alfabeta, 2014), hlm. 97
  • 9. 9 Penilaian tertulis merupakan penilaian yang dilakukan menggunakan perangkat penilaian berupa soal dan jawaban dalam bentuk tulisan. 4. Penilaian Proyek (Project Work) Penilaian Proyek (project work) adalah kegiatan penilaian terhadap suatu tugas yang harus diselesaikan dalam waktu tertentu. 5. Penilaian Portofolio Penilaian portofolio merupakan kegiatan penilaian yang dilakukan dengan menggunakan bukti-bukti hasil belajar yang relevan dengan kompetensi keahlian yang dipelajari. Protofolio juga diartikan sebagai kumpulan hasil karya seorang peserta didik yang ditentukan oleh guru sebagai usaha mencapai tujuan belajar. 6. Penilaian Diri Penilaian diri adalah suatu teknik penilaian di mana peserta didik diminta untuk menilai dirinya sendiri berkaitan dengan status, proses, dan tingkat pencapaian kompetensi yang dipelajarinya dalam mata pelajaran tertentu.9 9 Ibid, hlm. 102-109.
  • 10. 10 BAB III PENUTUP A. Kesimpulan 1. Penilaian berbasis kelas adalah penilaian yang dilakukan oleh guru dalam rangka proses pembelajaran yang merupakan proses pengumpulan dan penggunaan informasi dan hasil peserta didik terhadap tujuan pendidikan yang telah ditetapkan. 2. Penilaian merupakan suatu kegiatan pengukuran, kuantitatif, dan penetapan mutu pengetahuan siswa secara menyeluruh dan salah satu proses penting dalam proses belajar mengajar sedangkan fungsi penilaian kelas adalah sebagai bahan pertimbangan, umpan balik dalam perbaikan, alat pendorong kemampuan dan sebagai alat untuk peserta didik melakukan evaluasi dan intropeksi.
  • 11. 11 3. Pelaksanaan penilaian hasil belajar peserta didik memenuhi persyaratan dengan mendasarkan diri pada prinsip-prinsip mendidik, terbuka, menyeluruh, terpadu dengan pembelajaran, obyektif, sistematis, berkesinambungan dan adil. 4. Penilaian hasil belajar dapat digunakan berbagai teknik, diantaranya adalah penilaian unjuk kerja, penilaian sikap, penilaian tertulis, penilaian proyek (project work), penilaian portofolio, penilaian diri. DAFTAR PUSTAKA Arifin, Zaenal. 2010. Evaluasi Pembelajaran. Bandung: PT. Remaja Rusda Karya. hlm.180. Daryanto. 2010. Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Adi Mahastya. Depdiknas. 2002. Kurikulum Berbasis Kompetensi. Jakarta: Pusat Kurikulum Balitbang Depdiknas https://udhiexz.wordpress.com/2010/02/10/penilaian- berbasis-kelas/ di akses pada 03 April 2018 Gunawan, Rudy. 2014 Pengembangan Komepetensi Guru IPS. Bandung: Alfabeta, 7
  • 12. 12 Hosna, Rofiatul dan H. S, Samsul. 2002. Melejitkan pembelajaran dengan prinsip-prinsip Belajar. Bandung: Remaja Rosdakarya. Ikhwan, Afiful. 2013. http://afifulikhwan.blogspot.co.id/2013/10/penulisan- makalah-s1-yang-baik-dan-benar.html?m=1&hl=in_ID diakses pada 3 April 2018 8