SlideShare a Scribd company logo
TUNTUTLAH ILMU SAMPAI KE PULAU JAWA
Oleh: JOKO PRASETIYO
Kepala SMKN 4 Bintan,
Alumnus Pascasarjana UGM.
Ujian Nasional tingkat SLTA sudah selesai dilaksanakan bulan April lalu, pengumuman
kelulusan jika tidak ada perubahan jadwal akan dilakukan tanggal 15 Mei 2015. Akan ke
manakah lulusan SLTA melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi ?, jawabannya pasti akan
beragam, ada yang menjawab akan melanjutkan studi ke perguruan tinggi lokal yang ada di
Kepri, ada yang akan melanjutkan ke perguruan tinggi di wilayah sumatera daratan, adapula
yang akan melanjutkan studi ke perguruan tinggi yang ada di Jawa, bahkan ada yang berencana
melanjutkan studi ke luar negeri. Bagi yang tidak ingin melanjutkan kuliah, tentu pilihannya
adalah bekerja atau berwirausaha, apalagi lulusan SMK, karena SMK memang dipersiapkan
untuk memasuki dunia kerja dan berwirausaha.
Melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi sangatlah penting, sudah tidak diragukan
lagi bahwa pendidikan memegang peranan yang sangat penting dan strategis dalam menentukan
maju mundurnya sebuah negara. Mengutip apa yang telah disampaikan oleh Nelson Mandela
“Education is the most powerful weapon, we can use to change the world” yang artinya
pendidikan adalah senjata yang sangat ampuh, kita bisa menggunakannya untuk mengubah
dunia.
Mengingat pendidikan yang berkualitas sangat penting untuk menunjang kesuksesan dan
masa depan seseorang, maka penulis menyarankan kepada para lulusan SLTA di Provinsi Kepri
ini untuk memilih perguruan tinggi yang berkualitas baik, sehingga tidak hanya asal kuliah saja.
Pada kesempatan kali ini penulis akan menyarankan untuk kuliah di Pulau Jawa, mengapa harus
kuliah di perguruan tinggi yang ada di Pulau Jawa ? berikut ini alasan-alasannya:
1) Pulau Jawa sebagai Center of Knowledge.
Dunia pendidikan yang berpusat di pulau Jawa dapat ditelusuri secara historis. Sejak
jaman kerajaan Hindu, Budha, dan Islam, dapat dikatakan bahwa masyarakat Jawa telah
mengenal pendidikan. Hal ini terbukti dengan ditemukannya beberapa prasasti yang tulisannya
menggunakan aksara yang mirip dengan aksara yang terdapat di wilayah India. Wilayah India
inipun terdokumentasi oleh sejarah masa lalu sebagai kerajaan besar.
Sejak jaman kerajaan Hindu Tarumanagara hingga kerajaan Majapahit, Pulau Jawa telah
menjadi pusat pendidikan dan rujukan bagi pendidikan di wilayah Asia Tenggara. Sampai
kemudian tanah Jawa dikuasai oleh kerajaan-kerajaan Islam meliputi Kerajaan Demak Bintoro,
Mataram dan Banten, para pemuda dari luar tanah Jawa datang menuntut ilmu agama di wilayah
kerajaan-kerajaan Islam ini.
Pada jaman kolonial sampai masa kemerdekaan, Pulau Jawa tetap menjadi role model
(percontohan) pendidikan bagi sebagian besar masyarakat Indonesia. Pada masa kolonial, di
Pulau Jawa-lah pertama kali didirikan sekolah-sekolah untuk pribumi di Jakarta, Surabaya,
Bandung, Semarang, dan Yogyakarta.
Dunia pendidikan Indonesia dari waktu ke waktu terus mengalami dinamika. Dinamika
ini juga dialami oleh Pulau Jawa yang hingga saat ini tetap menjadi Center of Knowledge (pusat
pengetahuan) di Indonesia.
2) Kualitas Pendidikan Terjamin
Dalam perkembangannya, Pulau Jawa telah menjadi kiblat pendidikan di Indonesia,
khususnya pendidikan tinggi. Bagaimana tidak, perguruan tinggi pertama di Indonesia didirikan
di Pulau Jawa yaitu Universitas Indonesia (UI) pada tahun 1851. Perguruan tinggi terbesar di
Indonesia juga berada di Pulau Jawa yakni Universitas Gadjah Mada (UGM). Pulau Jawa juga
menguasai hampir semua perguruan tinggi terbaik se-Indonesia, baik perguruan tinggi negeri
maupun swasta.
Berdasarkan data yang dikeluarkan Pusat Data dan Statistik Pendidikan Sekretaris Jendral
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan mengenai Statistik Perguruan Tinggi (PT) tahun
2013/2014, bahwa jumlah perguruan tinggi negeri maupun swasta di Pulau Jawa lebih dari 50
persen dari total perguruan tinggi yang ada di Indonesia juga dengan jumlah mahasiswa dimana
lebih dari 50% dari total mahasiswa Indonesia terdaftar kuliah di Pulau Jawa.
Dari segi kualitas perguruan tinggi yang ada di Pulau Jawa, berdasarkan data dari 4
International College and Universities (4ICU) per Januari 2014, sepuluh urutan perguruan tinggi
terbaik di Indonesia didominasi oleh perguruan tinggi yang terletak di Pulau Jawa. Rangking
perguruan tinggi terbaik versi Webometrics pada tahun 2014 juga menunjukkan hasil yang
hampir sama. Urutan masing-masing perguruan tinggi tersebut antara lain: (1) Universitas
Gadjah Mada (UGM), (2) Institut Teknologi Bandung (ITB), (3) Universitas Indonesia (UI), (4)
Universitas Airlangga (Unair), (5) Universitas Padjajaran (Unpad), (6) Universitas Brawijaya
(UB), (7) Universitas Diponegoro (Undip), (8) Institut Pertanian Bogor (IPB), (9) Institut
Teknologi Sepuluh November Surabaya (ITS), (10) Universitas Guna Darma.
3) Prestasi Perguruan Tinggi yang sudah Teruji
Tidak hanya soal jumlah dan rangking, perguruan tinggi di tanah Jawa telah melahirkan
ribuan mahasiswa berprestasi dalam berbagai bidang. Salah satu contoh kegiatan yang paling
menyedot perhatian adalah Kontes Robot Nasional yang digelar rutin tiap tahun. Beberapa
perguruan tinggi yang pernah meraih penghargaan internasional dalam kontes robot diantarannya
adalah: ITB, UGM, ITS, dan Universitas Komputer (Unikom Bandung). Unikom misalnya
berhasil menyabet 3 medali emas, 4 medali perak, serta medali perunggu dalam kejuaraan robot
di Amerika Serikat pada tahun 2014. Tim robot Unikom berhasil menyisihkan negara-negara
seperti Amerika Serikat, Israel, Cina serta negara-negara lainnya.
Tentu tidak hanya robot, inovasi mahasiswa juga telah mampu menciptakan mobil-mobil
masa depan yang ramah lingkungan, inovasi teknologi mendeteksi kesuburan tanah untuk
pertanian, inovasi teknologi pelacak pencemaran lingkungan, inovasi teknologi bagi penyandang
difabel, inovasi pendeteksi golongan darah, inovasi teknologi dalam bidang kedokteran dan
masih banyak lagi lainnya.
Inovasi yang dikembangkan oleh mahasiswa-mahasiswa ini menunjukkan metode
pengajaran yang memberikan ruang pengembangan yang mampu melahirkan berbagai macam
teknologi yang mampu membantu persoalan kehidupan. Tentu berbagai penghargaan diberikan
kepada mahasiswa yang berprestasi dengan harapan muncul bibit-bibit baru mahasiswa yang
mampu menjawab tantangan di masa depan.
4) Biaya Pendidikan dan Biaya Hidup Relatif Murah
Biaya pendidikan dan biaya hidup di Pulau Jawa sudah pasti relatif lebih murah jika
dibandingkan biaya hidup di wilayah Kepri, khususnya biaya hidup di daerah Yogyakarta, Jawa
Tengah dan Jawa Timur. Biaya hidup yang lebih murah tentunya akan menguntungkan bagi
mahasiswa-mahasiswa yang berasal dari luar Pulau Jawa, karena dengan biaya hidup yang lebih
murah akan menekan biaya yang harus dikeluarkan selama masa studi.
Di Pulau Jawa harga buku perkuliahan juga lebih murah jika dibandingkan harga buku di
luar Jawa, karena umumnya penerbit buku-buku yang besar berlokasi di Jawa. Di samping buku-
buku perkuliahan yang masih baru, tersedia juga buku-buku bekas yang harganya murah meriah.
Di samping biaya pendidikan dan biaya hidup yang relatif lebih murah, suasana di kota-
kota pendidikan di Pulau Jawa seperti di Yogyakarta, Bandung, Malang, Semarang, Surabaya
juga sangat nyaman dan kondusif untuk menunjang proses belajar mengajar.
5) Akses Transportasi yang Mudah dari Kepri
Kemudahan yang lainnya jika mengambil kuliah di Pulau Jawa adalah adanya akses
transportasi penerbangan yang mudah dan relatif murah baik dari Batam maupun Tanjungpinang
menuju Jawa. Bahkan saat ini sudah ada penerbangan langsung tanpa transit dari Batam menuju
kota-kota besar di Jawa seperti Surabaya, Yogyakarta, Semarang, dan Bandung. Hal ini tentunya
akan mempermudah dan memperingan biaya transport bagi orang-orang di Kepri yang ingin
kuliah di Pulau Jawa. Kondisi saat ini tentunya berbeda dengan jaman dahulu jika hendak
menuju ke Surabaya, Yogyakarta, Semarang, dan Bandung harus melalui penerbangan transit
lewat Jakarta. Jauh sebelum maraknya era penerbangan murah, untuk menuju kota-kota di Pulau
Jawa harus melalui transportasi laut dan darat yang cukup melelahkan.
Demikan sekilas paparan penulis tentang pendidikan dan perguruan tinggi yang ada di
Pulau Jawa, tentunya masih banyak lagi keunggulan-keunggulan lainnya yang tidak mungkin
diulas secara panjang lebar di kolom yang terbatas ini. Harapan penulis agar para lulusan SLTA
di Provinsi Kepri ini mau melanjutkan kuliah ke perguruan tinggi yang berkualitas di tanah Jawa,
sehingga kedepannya kualitas pendidikan di Provinsi Kepri ini mampu menyaingi kualitas
pendidikan di Pulau Jawa, bahkan bisa menjadi lebih baik, serta mampu meningkatkan kualitas
Sumber Daya Manusia di Provinsi kita tercinta ini. Amin. ***

More Related Content

What's hot

Contoh kajian tindakan pendidikan islam
Contoh kajian tindakan  pendidikan islam Contoh kajian tindakan  pendidikan islam
Contoh kajian tindakan pendidikan islam Ady Osman
 
CONTOH KERTAS CADANGAN
CONTOH KERTAS CADANGANCONTOH KERTAS CADANGAN
CONTOH KERTAS CADANGAN
Khairunnisa' Mohd Shah
 
Kajian tindakan pra sekolah
Kajian tindakan pra sekolahKajian tindakan pra sekolah
Kajian tindakan pra sekolah
Ahmad NazRi
 
Panduan pengajaran-pendidikan-jasmani-tahun-3
Panduan pengajaran-pendidikan-jasmani-tahun-3Panduan pengajaran-pendidikan-jasmani-tahun-3
Panduan pengajaran-pendidikan-jasmani-tahun-3Chong Ching Kong
 
Filsafat pendidikan di negara mesir
Filsafat pendidikan di negara mesirFilsafat pendidikan di negara mesir
Filsafat pendidikan di negara mesir
Linda Rosita
 
Meningkatkan penggunaan imbuhan awalan dalam pelajaran jawi
Meningkatkan penggunaan imbuhan awalan dalam pelajaran jawiMeningkatkan penggunaan imbuhan awalan dalam pelajaran jawi
Meningkatkan penggunaan imbuhan awalan dalam pelajaran jawiNoraida Ali
 
Pendidikan di india
Pendidikan di indiaPendidikan di india
Pendidikan di india
Edy Wardoyo
 
Kajian jawi d055735
Kajian jawi d055735Kajian jawi d055735
Kajian jawi d055735
Khudrey Hamid
 
Edisi keempat belas
Edisi keempat belasEdisi keempat belas
Edisi keempat belasWhy Error
 
Hots v10 1307
Hots v10 1307Hots v10 1307
Hots v10 1307cik dah
 
Panduan Amalan Pengajaran & Pembelajaran Berkesan suntingan Mohamed Amin Embi
Panduan Amalan Pengajaran & Pembelajaran Berkesan suntingan Mohamed Amin EmbiPanduan Amalan Pengajaran & Pembelajaran Berkesan suntingan Mohamed Amin Embi
Panduan Amalan Pengajaran & Pembelajaran Berkesan suntingan Mohamed Amin Embi
Mohamed Amin Embi
 
SKRIPSI Manajemen Pendidikan UNG
SKRIPSI Manajemen Pendidikan UNGSKRIPSI Manajemen Pendidikan UNG
SKRIPSI Manajemen Pendidikan UNG
Abdi Gunawan
 
Kajian tindakan jawi straw ajaib
Kajian tindakan jawi straw ajaibKajian tindakan jawi straw ajaib
Kajian tindakan jawi straw ajaib
dalilavuzarzad
 
Proposal bab 1 baru
Proposal bab 1  baruProposal bab 1  baru
Proposal bab 1 baruAyieda Eryna
 
Universitas Darma Persada Bekali Bahasa Asing
Universitas Darma Persada Bekali Bahasa AsingUniversitas Darma Persada Bekali Bahasa Asing
Universitas Darma Persada Bekali Bahasa Asing
Dadang Solihin
 
Makalah masalah pendidikan
Makalah masalah pendidikanMakalah masalah pendidikan
Makalah masalah pendidikanMurnila_Wati
 
Makalah permasalahan pendidikan di indonesia dan solusinya
Makalah permasalahan pendidikan di  indonesia dan solusinyaMakalah permasalahan pendidikan di  indonesia dan solusinya
Makalah permasalahan pendidikan di indonesia dan solusinya
Septian Muna Barakati
 
Kertas kerja program pintar jawi
Kertas kerja program pintar jawiKertas kerja program pintar jawi
Kertas kerja program pintar jawi
nur faizah Peson
 
Pendidikan terbaik melahirkan generasi terbaik
Pendidikan terbaik melahirkan generasi terbaikPendidikan terbaik melahirkan generasi terbaik
Pendidikan terbaik melahirkan generasi terbaikLilis Holisah
 

What's hot (19)

Contoh kajian tindakan pendidikan islam
Contoh kajian tindakan  pendidikan islam Contoh kajian tindakan  pendidikan islam
Contoh kajian tindakan pendidikan islam
 
CONTOH KERTAS CADANGAN
CONTOH KERTAS CADANGANCONTOH KERTAS CADANGAN
CONTOH KERTAS CADANGAN
 
Kajian tindakan pra sekolah
Kajian tindakan pra sekolahKajian tindakan pra sekolah
Kajian tindakan pra sekolah
 
Panduan pengajaran-pendidikan-jasmani-tahun-3
Panduan pengajaran-pendidikan-jasmani-tahun-3Panduan pengajaran-pendidikan-jasmani-tahun-3
Panduan pengajaran-pendidikan-jasmani-tahun-3
 
Filsafat pendidikan di negara mesir
Filsafat pendidikan di negara mesirFilsafat pendidikan di negara mesir
Filsafat pendidikan di negara mesir
 
Meningkatkan penggunaan imbuhan awalan dalam pelajaran jawi
Meningkatkan penggunaan imbuhan awalan dalam pelajaran jawiMeningkatkan penggunaan imbuhan awalan dalam pelajaran jawi
Meningkatkan penggunaan imbuhan awalan dalam pelajaran jawi
 
Pendidikan di india
Pendidikan di indiaPendidikan di india
Pendidikan di india
 
Kajian jawi d055735
Kajian jawi d055735Kajian jawi d055735
Kajian jawi d055735
 
Edisi keempat belas
Edisi keempat belasEdisi keempat belas
Edisi keempat belas
 
Hots v10 1307
Hots v10 1307Hots v10 1307
Hots v10 1307
 
Panduan Amalan Pengajaran & Pembelajaran Berkesan suntingan Mohamed Amin Embi
Panduan Amalan Pengajaran & Pembelajaran Berkesan suntingan Mohamed Amin EmbiPanduan Amalan Pengajaran & Pembelajaran Berkesan suntingan Mohamed Amin Embi
Panduan Amalan Pengajaran & Pembelajaran Berkesan suntingan Mohamed Amin Embi
 
SKRIPSI Manajemen Pendidikan UNG
SKRIPSI Manajemen Pendidikan UNGSKRIPSI Manajemen Pendidikan UNG
SKRIPSI Manajemen Pendidikan UNG
 
Kajian tindakan jawi straw ajaib
Kajian tindakan jawi straw ajaibKajian tindakan jawi straw ajaib
Kajian tindakan jawi straw ajaib
 
Proposal bab 1 baru
Proposal bab 1  baruProposal bab 1  baru
Proposal bab 1 baru
 
Universitas Darma Persada Bekali Bahasa Asing
Universitas Darma Persada Bekali Bahasa AsingUniversitas Darma Persada Bekali Bahasa Asing
Universitas Darma Persada Bekali Bahasa Asing
 
Makalah masalah pendidikan
Makalah masalah pendidikanMakalah masalah pendidikan
Makalah masalah pendidikan
 
Makalah permasalahan pendidikan di indonesia dan solusinya
Makalah permasalahan pendidikan di  indonesia dan solusinyaMakalah permasalahan pendidikan di  indonesia dan solusinya
Makalah permasalahan pendidikan di indonesia dan solusinya
 
Kertas kerja program pintar jawi
Kertas kerja program pintar jawiKertas kerja program pintar jawi
Kertas kerja program pintar jawi
 
Pendidikan terbaik melahirkan generasi terbaik
Pendidikan terbaik melahirkan generasi terbaikPendidikan terbaik melahirkan generasi terbaik
Pendidikan terbaik melahirkan generasi terbaik
 

Similar to Tuntutlah Ilmu Sampai ke Pulau Jawa

Newsletter vol 1_v2
Newsletter vol 1_v2Newsletter vol 1_v2
Newsletter vol 1_v2
bloganiesbaswedan
 
Potentia edisi 1
Potentia edisi 1Potentia edisi 1
POTENTIA edisi 1
POTENTIA edisi 1POTENTIA edisi 1
Munaqasah laila rahmah
Munaqasah laila rahmahMunaqasah laila rahmah
Munaqasah laila rahmahMuhammad Ropia
 
Best Practice Excellence Service For Education in East Java 2013
Best Practice  Excellence Service For Education in East Java 2013Best Practice  Excellence Service For Education in East Java 2013
Best Practice Excellence Service For Education in East Java 2013
Kank Hari
 
Peningkatan mutu pendidikan
Peningkatan mutu pendidikanPeningkatan mutu pendidikan
Peningkatan mutu pendidikan
Ayu Faza Fauziyyah
 
PROFIL YOU and Me
PROFIL YOU and MePROFIL YOU and Me
PROFIL YOU and Me
UCy Rukmana
 
IMPLEMENTASI KURIKULUM PENDIDIKAN NASIONAL 2013
IMPLEMENTASI KURIKULUM PENDIDIKAN NASIONAL 2013IMPLEMENTASI KURIKULUM PENDIDIKAN NASIONAL 2013
IMPLEMENTASI KURIKULUM PENDIDIKAN NASIONAL 2013
Dimas Prasetyo
 
Sistem pendidikan vokasi di inggris
Sistem pendidikan vokasi di inggrisSistem pendidikan vokasi di inggris
Sistem pendidikan vokasi di inggris
Andi Irfan
 
Sambutan lap.akademik
Sambutan lap.akademikSambutan lap.akademik
Sambutan lap.akademik
Evin Novianti
 
Proposal Kebijakan Distance+E Learning Perguruan Tinggi .By.Djadja Sardjana.0...
Proposal Kebijakan Distance+E Learning Perguruan Tinggi .By.Djadja Sardjana.0...Proposal Kebijakan Distance+E Learning Perguruan Tinggi .By.Djadja Sardjana.0...
Proposal Kebijakan Distance+E Learning Perguruan Tinggi .By.Djadja Sardjana.0...
Djadja Sardjana
 
Kabar Alumni #10
Kabar Alumni #10Kabar Alumni #10
Kabar Alumni #10
Nirmala Fauzia
 
Makalah permasalahan pendidikan di
Makalah permasalahan pendidikan diMakalah permasalahan pendidikan di
Makalah permasalahan pendidikan diEko Pratiwiningsih
 
Ilmupendidikan
IlmupendidikanIlmupendidikan
Ilmupendidikansemua17an
 
Pelaksanaan program pendidikan_sepanjang_hayat
Pelaksanaan program pendidikan_sepanjang_hayatPelaksanaan program pendidikan_sepanjang_hayat
Pelaksanaan program pendidikan_sepanjang_hayat
மோகனா Karunakaran
 
Pendidikan.docx
Pendidikan.docxPendidikan.docx
Pendidikan.docx
Zukét Printing
 

Similar to Tuntutlah Ilmu Sampai ke Pulau Jawa (20)

Newsletter vol 1_v2
Newsletter vol 1_v2Newsletter vol 1_v2
Newsletter vol 1_v2
 
Potentia edisi 1
Potentia edisi 1Potentia edisi 1
Potentia edisi 1
 
Potentia edisi 1
Potentia edisi 1Potentia edisi 1
Potentia edisi 1
 
POTENTIA edisi 1
POTENTIA edisi 1POTENTIA edisi 1
POTENTIA edisi 1
 
Proposal
ProposalProposal
Proposal
 
Laporan ekspedisi kir
Laporan ekspedisi kirLaporan ekspedisi kir
Laporan ekspedisi kir
 
Munaqasah laila rahmah
Munaqasah laila rahmahMunaqasah laila rahmah
Munaqasah laila rahmah
 
Best Practice Excellence Service For Education in East Java 2013
Best Practice  Excellence Service For Education in East Java 2013Best Practice  Excellence Service For Education in East Java 2013
Best Practice Excellence Service For Education in East Java 2013
 
Peningkatan mutu pendidikan
Peningkatan mutu pendidikanPeningkatan mutu pendidikan
Peningkatan mutu pendidikan
 
Makalah lkpp
Makalah lkppMakalah lkpp
Makalah lkpp
 
PROFIL YOU and Me
PROFIL YOU and MePROFIL YOU and Me
PROFIL YOU and Me
 
IMPLEMENTASI KURIKULUM PENDIDIKAN NASIONAL 2013
IMPLEMENTASI KURIKULUM PENDIDIKAN NASIONAL 2013IMPLEMENTASI KURIKULUM PENDIDIKAN NASIONAL 2013
IMPLEMENTASI KURIKULUM PENDIDIKAN NASIONAL 2013
 
Sistem pendidikan vokasi di inggris
Sistem pendidikan vokasi di inggrisSistem pendidikan vokasi di inggris
Sistem pendidikan vokasi di inggris
 
Sambutan lap.akademik
Sambutan lap.akademikSambutan lap.akademik
Sambutan lap.akademik
 
Proposal Kebijakan Distance+E Learning Perguruan Tinggi .By.Djadja Sardjana.0...
Proposal Kebijakan Distance+E Learning Perguruan Tinggi .By.Djadja Sardjana.0...Proposal Kebijakan Distance+E Learning Perguruan Tinggi .By.Djadja Sardjana.0...
Proposal Kebijakan Distance+E Learning Perguruan Tinggi .By.Djadja Sardjana.0...
 
Kabar Alumni #10
Kabar Alumni #10Kabar Alumni #10
Kabar Alumni #10
 
Makalah permasalahan pendidikan di
Makalah permasalahan pendidikan diMakalah permasalahan pendidikan di
Makalah permasalahan pendidikan di
 
Ilmupendidikan
IlmupendidikanIlmupendidikan
Ilmupendidikan
 
Pelaksanaan program pendidikan_sepanjang_hayat
Pelaksanaan program pendidikan_sepanjang_hayatPelaksanaan program pendidikan_sepanjang_hayat
Pelaksanaan program pendidikan_sepanjang_hayat
 
Pendidikan.docx
Pendidikan.docxPendidikan.docx
Pendidikan.docx
 

More from Joko Prasetiyo

MEMBANGUN BUDAYA POSITIF DI KELAS MELALUI KOMUNIKASI EFEKTIF DI SMK NEGERI 2 ...
MEMBANGUN BUDAYA POSITIF DI KELAS MELALUI KOMUNIKASI EFEKTIF DI SMK NEGERI 2 ...MEMBANGUN BUDAYA POSITIF DI KELAS MELALUI KOMUNIKASI EFEKTIF DI SMK NEGERI 2 ...
MEMBANGUN BUDAYA POSITIF DI KELAS MELALUI KOMUNIKASI EFEKTIF DI SMK NEGERI 2 ...
Joko Prasetiyo
 
Guru Inspiratif dan Kompeten
Guru Inspiratif dan KompetenGuru Inspiratif dan Kompeten
Guru Inspiratif dan Kompeten
Joko Prasetiyo
 
Pendidikan Berkualitas, Kunci Sukses Pembangunan di Provinsi Kepri
Pendidikan Berkualitas, Kunci Sukses Pembangunan di Provinsi KepriPendidikan Berkualitas, Kunci Sukses Pembangunan di Provinsi Kepri
Pendidikan Berkualitas, Kunci Sukses Pembangunan di Provinsi Kepri
Joko Prasetiyo
 
Manajemen Berbasis Sekolah
Manajemen Berbasis SekolahManajemen Berbasis Sekolah
Manajemen Berbasis Sekolah
Joko Prasetiyo
 
Guru Inspiratif dan Kompeten
Guru Inspiratif dan KompetenGuru Inspiratif dan Kompeten
Guru Inspiratif dan Kompeten
Joko Prasetiyo
 
Pendidikan Berbasis Life Skills, Mencetak Lulusan Siap Kerja
Pendidikan Berbasis Life Skills, Mencetak Lulusan Siap KerjaPendidikan Berbasis Life Skills, Mencetak Lulusan Siap Kerja
Pendidikan Berbasis Life Skills, Mencetak Lulusan Siap Kerja
Joko Prasetiyo
 
Presentasi Best Practice Guru tahun 2014- Joko Prasetiyo
Presentasi Best Practice Guru tahun 2014- Joko PrasetiyoPresentasi Best Practice Guru tahun 2014- Joko Prasetiyo
Presentasi Best Practice Guru tahun 2014- Joko Prasetiyo
Joko Prasetiyo
 
Best Practice Guru Berprestasi SMK tahun 2014 Joko Prasetiyo
Best Practice Guru Berprestasi  SMK  tahun 2014  Joko PrasetiyoBest Practice Guru Berprestasi  SMK  tahun 2014  Joko Prasetiyo
Best Practice Guru Berprestasi SMK tahun 2014 Joko Prasetiyo
Joko Prasetiyo
 
Summary Tesis Six Sigma by Joko Prasetiyo
Summary Tesis Six Sigma by Joko PrasetiyoSummary Tesis Six Sigma by Joko Prasetiyo
Summary Tesis Six Sigma by Joko Prasetiyo
Joko Prasetiyo
 
Menjadikan Sekolah Sebagai Organisasi Pembelajaran. Profil Organisasi Pembela...
Menjadikan Sekolah Sebagai Organisasi Pembelajaran. Profil Organisasi Pembela...Menjadikan Sekolah Sebagai Organisasi Pembelajaran. Profil Organisasi Pembela...
Menjadikan Sekolah Sebagai Organisasi Pembelajaran. Profil Organisasi Pembela...
Joko Prasetiyo
 
Management Control System (Sistem Pengendalian Manajemen) di SMK Negeri 1 Bin...
Management Control System (Sistem Pengendalian Manajemen) di SMK Negeri 1 Bin...Management Control System (Sistem Pengendalian Manajemen) di SMK Negeri 1 Bin...
Management Control System (Sistem Pengendalian Manajemen) di SMK Negeri 1 Bin...
Joko Prasetiyo
 
Critical review: A FRAMEWORK FOR APPLIYING SIX SIGMA IMPROVEMENT METHODOLOGY ...
Critical review: A FRAMEWORK FOR APPLIYING SIX SIGMA IMPROVEMENT METHODOLOGY ...Critical review: A FRAMEWORK FOR APPLIYING SIX SIGMA IMPROVEMENT METHODOLOGY ...
Critical review: A FRAMEWORK FOR APPLIYING SIX SIGMA IMPROVEMENT METHODOLOGY ...
Joko Prasetiyo
 
Profil Organisasi Pembelajaran di SMKN 1 Bintan, Kepulauan Riau.
Profil Organisasi Pembelajaran di SMKN 1 Bintan, Kepulauan Riau.Profil Organisasi Pembelajaran di SMKN 1 Bintan, Kepulauan Riau.
Profil Organisasi Pembelajaran di SMKN 1 Bintan, Kepulauan Riau.
Joko Prasetiyo
 
Implementasi Project Work Dalam Pembelajaran Praktek Produktif
Implementasi Project Work Dalam Pembelajaran Praktek Produktif Implementasi Project Work Dalam Pembelajaran Praktek Produktif
Implementasi Project Work Dalam Pembelajaran Praktek Produktif
Joko Prasetiyo
 
Revitalisasi Peran Pengawas Sekolah Sebagai Quality Control Mutu Pendidikan. ...
Revitalisasi Peran Pengawas Sekolah Sebagai Quality Control Mutu Pendidikan. ...Revitalisasi Peran Pengawas Sekolah Sebagai Quality Control Mutu Pendidikan. ...
Revitalisasi Peran Pengawas Sekolah Sebagai Quality Control Mutu Pendidikan. ...
Joko Prasetiyo
 
Critical Review: An Organizational Learning Model for Vocational Education in...
Critical Review: An Organizational Learning Model for Vocational Education in...Critical Review: An Organizational Learning Model for Vocational Education in...
Critical Review: An Organizational Learning Model for Vocational Education in...
Joko Prasetiyo
 
Membayar Gaji Guru Sesuai Pencapaian Kinerja
Membayar Gaji Guru Sesuai Pencapaian KinerjaMembayar Gaji Guru Sesuai Pencapaian Kinerja
Membayar Gaji Guru Sesuai Pencapaian Kinerja
Joko Prasetiyo
 
Ketidakjujuran dalam Pelaksanaan Ujian Nasional: Tinjauan dari Sudut Pandang ...
Ketidakjujuran dalam Pelaksanaan Ujian Nasional: Tinjauan dari Sudut Pandang ...Ketidakjujuran dalam Pelaksanaan Ujian Nasional: Tinjauan dari Sudut Pandang ...
Ketidakjujuran dalam Pelaksanaan Ujian Nasional: Tinjauan dari Sudut Pandang ...
Joko Prasetiyo
 
Transparansi Penentuan Biaya Pendidikan Sekolah Dasar
Transparansi  Penentuan Biaya Pendidikan Sekolah DasarTransparansi  Penentuan Biaya Pendidikan Sekolah Dasar
Transparansi Penentuan Biaya Pendidikan Sekolah Dasar
Joko Prasetiyo
 
Proposal Pengadaan Peralatan Otomotif tahun 2012
Proposal Pengadaan Peralatan Otomotif tahun 2012Proposal Pengadaan Peralatan Otomotif tahun 2012
Proposal Pengadaan Peralatan Otomotif tahun 2012
Joko Prasetiyo
 

More from Joko Prasetiyo (20)

MEMBANGUN BUDAYA POSITIF DI KELAS MELALUI KOMUNIKASI EFEKTIF DI SMK NEGERI 2 ...
MEMBANGUN BUDAYA POSITIF DI KELAS MELALUI KOMUNIKASI EFEKTIF DI SMK NEGERI 2 ...MEMBANGUN BUDAYA POSITIF DI KELAS MELALUI KOMUNIKASI EFEKTIF DI SMK NEGERI 2 ...
MEMBANGUN BUDAYA POSITIF DI KELAS MELALUI KOMUNIKASI EFEKTIF DI SMK NEGERI 2 ...
 
Guru Inspiratif dan Kompeten
Guru Inspiratif dan KompetenGuru Inspiratif dan Kompeten
Guru Inspiratif dan Kompeten
 
Pendidikan Berkualitas, Kunci Sukses Pembangunan di Provinsi Kepri
Pendidikan Berkualitas, Kunci Sukses Pembangunan di Provinsi KepriPendidikan Berkualitas, Kunci Sukses Pembangunan di Provinsi Kepri
Pendidikan Berkualitas, Kunci Sukses Pembangunan di Provinsi Kepri
 
Manajemen Berbasis Sekolah
Manajemen Berbasis SekolahManajemen Berbasis Sekolah
Manajemen Berbasis Sekolah
 
Guru Inspiratif dan Kompeten
Guru Inspiratif dan KompetenGuru Inspiratif dan Kompeten
Guru Inspiratif dan Kompeten
 
Pendidikan Berbasis Life Skills, Mencetak Lulusan Siap Kerja
Pendidikan Berbasis Life Skills, Mencetak Lulusan Siap KerjaPendidikan Berbasis Life Skills, Mencetak Lulusan Siap Kerja
Pendidikan Berbasis Life Skills, Mencetak Lulusan Siap Kerja
 
Presentasi Best Practice Guru tahun 2014- Joko Prasetiyo
Presentasi Best Practice Guru tahun 2014- Joko PrasetiyoPresentasi Best Practice Guru tahun 2014- Joko Prasetiyo
Presentasi Best Practice Guru tahun 2014- Joko Prasetiyo
 
Best Practice Guru Berprestasi SMK tahun 2014 Joko Prasetiyo
Best Practice Guru Berprestasi  SMK  tahun 2014  Joko PrasetiyoBest Practice Guru Berprestasi  SMK  tahun 2014  Joko Prasetiyo
Best Practice Guru Berprestasi SMK tahun 2014 Joko Prasetiyo
 
Summary Tesis Six Sigma by Joko Prasetiyo
Summary Tesis Six Sigma by Joko PrasetiyoSummary Tesis Six Sigma by Joko Prasetiyo
Summary Tesis Six Sigma by Joko Prasetiyo
 
Menjadikan Sekolah Sebagai Organisasi Pembelajaran. Profil Organisasi Pembela...
Menjadikan Sekolah Sebagai Organisasi Pembelajaran. Profil Organisasi Pembela...Menjadikan Sekolah Sebagai Organisasi Pembelajaran. Profil Organisasi Pembela...
Menjadikan Sekolah Sebagai Organisasi Pembelajaran. Profil Organisasi Pembela...
 
Management Control System (Sistem Pengendalian Manajemen) di SMK Negeri 1 Bin...
Management Control System (Sistem Pengendalian Manajemen) di SMK Negeri 1 Bin...Management Control System (Sistem Pengendalian Manajemen) di SMK Negeri 1 Bin...
Management Control System (Sistem Pengendalian Manajemen) di SMK Negeri 1 Bin...
 
Critical review: A FRAMEWORK FOR APPLIYING SIX SIGMA IMPROVEMENT METHODOLOGY ...
Critical review: A FRAMEWORK FOR APPLIYING SIX SIGMA IMPROVEMENT METHODOLOGY ...Critical review: A FRAMEWORK FOR APPLIYING SIX SIGMA IMPROVEMENT METHODOLOGY ...
Critical review: A FRAMEWORK FOR APPLIYING SIX SIGMA IMPROVEMENT METHODOLOGY ...
 
Profil Organisasi Pembelajaran di SMKN 1 Bintan, Kepulauan Riau.
Profil Organisasi Pembelajaran di SMKN 1 Bintan, Kepulauan Riau.Profil Organisasi Pembelajaran di SMKN 1 Bintan, Kepulauan Riau.
Profil Organisasi Pembelajaran di SMKN 1 Bintan, Kepulauan Riau.
 
Implementasi Project Work Dalam Pembelajaran Praktek Produktif
Implementasi Project Work Dalam Pembelajaran Praktek Produktif Implementasi Project Work Dalam Pembelajaran Praktek Produktif
Implementasi Project Work Dalam Pembelajaran Praktek Produktif
 
Revitalisasi Peran Pengawas Sekolah Sebagai Quality Control Mutu Pendidikan. ...
Revitalisasi Peran Pengawas Sekolah Sebagai Quality Control Mutu Pendidikan. ...Revitalisasi Peran Pengawas Sekolah Sebagai Quality Control Mutu Pendidikan. ...
Revitalisasi Peran Pengawas Sekolah Sebagai Quality Control Mutu Pendidikan. ...
 
Critical Review: An Organizational Learning Model for Vocational Education in...
Critical Review: An Organizational Learning Model for Vocational Education in...Critical Review: An Organizational Learning Model for Vocational Education in...
Critical Review: An Organizational Learning Model for Vocational Education in...
 
Membayar Gaji Guru Sesuai Pencapaian Kinerja
Membayar Gaji Guru Sesuai Pencapaian KinerjaMembayar Gaji Guru Sesuai Pencapaian Kinerja
Membayar Gaji Guru Sesuai Pencapaian Kinerja
 
Ketidakjujuran dalam Pelaksanaan Ujian Nasional: Tinjauan dari Sudut Pandang ...
Ketidakjujuran dalam Pelaksanaan Ujian Nasional: Tinjauan dari Sudut Pandang ...Ketidakjujuran dalam Pelaksanaan Ujian Nasional: Tinjauan dari Sudut Pandang ...
Ketidakjujuran dalam Pelaksanaan Ujian Nasional: Tinjauan dari Sudut Pandang ...
 
Transparansi Penentuan Biaya Pendidikan Sekolah Dasar
Transparansi  Penentuan Biaya Pendidikan Sekolah DasarTransparansi  Penentuan Biaya Pendidikan Sekolah Dasar
Transparansi Penentuan Biaya Pendidikan Sekolah Dasar
 
Proposal Pengadaan Peralatan Otomotif tahun 2012
Proposal Pengadaan Peralatan Otomotif tahun 2012Proposal Pengadaan Peralatan Otomotif tahun 2012
Proposal Pengadaan Peralatan Otomotif tahun 2012
 

Recently uploaded

VISI MISI KOMUNITAS BELAJAR SDN 93 KOTA JAMBI
VISI MISI KOMUNITAS BELAJAR SDN 93 KOTA JAMBIVISI MISI KOMUNITAS BELAJAR SDN 93 KOTA JAMBI
VISI MISI KOMUNITAS BELAJAR SDN 93 KOTA JAMBI
gloriosaesy
 
SOAL SHB PKN SEMESTER GENAP TAHUN 2023-2024.docx
SOAL SHB PKN SEMESTER GENAP TAHUN 2023-2024.docxSOAL SHB PKN SEMESTER GENAP TAHUN 2023-2024.docx
SOAL SHB PKN SEMESTER GENAP TAHUN 2023-2024.docx
MuhammadBagusAprilia1
 
Juknis Pengisian Blanko Ijazah 2024 29 04 2024 Top.pptx
Juknis Pengisian Blanko Ijazah 2024 29 04 2024 Top.pptxJuknis Pengisian Blanko Ijazah 2024 29 04 2024 Top.pptx
Juknis Pengisian Blanko Ijazah 2024 29 04 2024 Top.pptx
mattaja008
 
Koneksi Antar Materi Modul 1.4.ppt x
Koneksi Antar Materi Modul 1.4.ppt           xKoneksi Antar Materi Modul 1.4.ppt           x
Koneksi Antar Materi Modul 1.4.ppt x
johan199969
 
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
setiatinambunan
 
SOSIALISASI PPDB TAHUN AJARAN 2024-2025.pptx
SOSIALISASI PPDB TAHUN AJARAN 2024-2025.pptxSOSIALISASI PPDB TAHUN AJARAN 2024-2025.pptx
SOSIALISASI PPDB TAHUN AJARAN 2024-2025.pptx
astridamalia20
 
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum MerdekaModul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
Fathan Emran
 
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdfPaparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
SEMUELSAMBOKARAENG
 
Bab 3 Sejarah Kerajaan Hindu-Buddha.pptx
Bab 3 Sejarah Kerajaan Hindu-Buddha.pptxBab 3 Sejarah Kerajaan Hindu-Buddha.pptx
Bab 3 Sejarah Kerajaan Hindu-Buddha.pptx
nawasenamerta
 
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum MerdekaModul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
Fathan Emran
 
RHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdf
RHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdfRHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdf
RHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdf
asyi1
 
NUMERASI KOMPETENSI PENDIDIK TAHAP CAKAP DAN MAHIR.pdf
NUMERASI KOMPETENSI PENDIDIK TAHAP CAKAP DAN MAHIR.pdfNUMERASI KOMPETENSI PENDIDIK TAHAP CAKAP DAN MAHIR.pdf
NUMERASI KOMPETENSI PENDIDIK TAHAP CAKAP DAN MAHIR.pdf
DataSupriatna
 
Dokumen Rangkuman Kehadiran Guru ini dipergunakan sebagai bukti dukung yang w...
Dokumen Rangkuman Kehadiran Guru ini dipergunakan sebagai bukti dukung yang w...Dokumen Rangkuman Kehadiran Guru ini dipergunakan sebagai bukti dukung yang w...
Dokumen Rangkuman Kehadiran Guru ini dipergunakan sebagai bukti dukung yang w...
haryonospdsd011
 
INSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docx
INSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docxINSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docx
INSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docx
lindaagina84
 
Form B1 Rubrik Observasi Presentasi Visi Misi -1.docx
Form B1 Rubrik Observasi Presentasi Visi Misi -1.docxForm B1 Rubrik Observasi Presentasi Visi Misi -1.docx
Form B1 Rubrik Observasi Presentasi Visi Misi -1.docx
EkoPutuKromo
 
PETUNJUK TEKNIS PPDB JATIM 2024-sign.pdf
PETUNJUK TEKNIS PPDB JATIM 2024-sign.pdfPETUNJUK TEKNIS PPDB JATIM 2024-sign.pdf
PETUNJUK TEKNIS PPDB JATIM 2024-sign.pdf
Hernowo Subiantoro
 
Modul Projek - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...
Modul Projek  - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...Modul Projek  - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...
Modul Projek - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...
MirnasariMutmainna1
 
RANCANGAN TINDAKAN AKSI NYATA MODUL 1.4.pptx
RANCANGAN TINDAKAN AKSI NYATA MODUL 1.4.pptxRANCANGAN TINDAKAN AKSI NYATA MODUL 1.4.pptx
RANCANGAN TINDAKAN AKSI NYATA MODUL 1.4.pptx
SurosoSuroso19
 
Laporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdf
Laporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdfLaporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdf
Laporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdf
gloriosaesy
 
Pi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagja
Pi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagjaPi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagja
Pi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagja
agusmulyadi08
 

Recently uploaded (20)

VISI MISI KOMUNITAS BELAJAR SDN 93 KOTA JAMBI
VISI MISI KOMUNITAS BELAJAR SDN 93 KOTA JAMBIVISI MISI KOMUNITAS BELAJAR SDN 93 KOTA JAMBI
VISI MISI KOMUNITAS BELAJAR SDN 93 KOTA JAMBI
 
SOAL SHB PKN SEMESTER GENAP TAHUN 2023-2024.docx
SOAL SHB PKN SEMESTER GENAP TAHUN 2023-2024.docxSOAL SHB PKN SEMESTER GENAP TAHUN 2023-2024.docx
SOAL SHB PKN SEMESTER GENAP TAHUN 2023-2024.docx
 
Juknis Pengisian Blanko Ijazah 2024 29 04 2024 Top.pptx
Juknis Pengisian Blanko Ijazah 2024 29 04 2024 Top.pptxJuknis Pengisian Blanko Ijazah 2024 29 04 2024 Top.pptx
Juknis Pengisian Blanko Ijazah 2024 29 04 2024 Top.pptx
 
Koneksi Antar Materi Modul 1.4.ppt x
Koneksi Antar Materi Modul 1.4.ppt           xKoneksi Antar Materi Modul 1.4.ppt           x
Koneksi Antar Materi Modul 1.4.ppt x
 
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
 
SOSIALISASI PPDB TAHUN AJARAN 2024-2025.pptx
SOSIALISASI PPDB TAHUN AJARAN 2024-2025.pptxSOSIALISASI PPDB TAHUN AJARAN 2024-2025.pptx
SOSIALISASI PPDB TAHUN AJARAN 2024-2025.pptx
 
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum MerdekaModul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
 
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdfPaparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
 
Bab 3 Sejarah Kerajaan Hindu-Buddha.pptx
Bab 3 Sejarah Kerajaan Hindu-Buddha.pptxBab 3 Sejarah Kerajaan Hindu-Buddha.pptx
Bab 3 Sejarah Kerajaan Hindu-Buddha.pptx
 
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum MerdekaModul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
 
RHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdf
RHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdfRHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdf
RHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdf
 
NUMERASI KOMPETENSI PENDIDIK TAHAP CAKAP DAN MAHIR.pdf
NUMERASI KOMPETENSI PENDIDIK TAHAP CAKAP DAN MAHIR.pdfNUMERASI KOMPETENSI PENDIDIK TAHAP CAKAP DAN MAHIR.pdf
NUMERASI KOMPETENSI PENDIDIK TAHAP CAKAP DAN MAHIR.pdf
 
Dokumen Rangkuman Kehadiran Guru ini dipergunakan sebagai bukti dukung yang w...
Dokumen Rangkuman Kehadiran Guru ini dipergunakan sebagai bukti dukung yang w...Dokumen Rangkuman Kehadiran Guru ini dipergunakan sebagai bukti dukung yang w...
Dokumen Rangkuman Kehadiran Guru ini dipergunakan sebagai bukti dukung yang w...
 
INSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docx
INSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docxINSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docx
INSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docx
 
Form B1 Rubrik Observasi Presentasi Visi Misi -1.docx
Form B1 Rubrik Observasi Presentasi Visi Misi -1.docxForm B1 Rubrik Observasi Presentasi Visi Misi -1.docx
Form B1 Rubrik Observasi Presentasi Visi Misi -1.docx
 
PETUNJUK TEKNIS PPDB JATIM 2024-sign.pdf
PETUNJUK TEKNIS PPDB JATIM 2024-sign.pdfPETUNJUK TEKNIS PPDB JATIM 2024-sign.pdf
PETUNJUK TEKNIS PPDB JATIM 2024-sign.pdf
 
Modul Projek - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...
Modul Projek  - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...Modul Projek  - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...
Modul Projek - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...
 
RANCANGAN TINDAKAN AKSI NYATA MODUL 1.4.pptx
RANCANGAN TINDAKAN AKSI NYATA MODUL 1.4.pptxRANCANGAN TINDAKAN AKSI NYATA MODUL 1.4.pptx
RANCANGAN TINDAKAN AKSI NYATA MODUL 1.4.pptx
 
Laporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdf
Laporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdfLaporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdf
Laporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdf
 
Pi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagja
Pi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagjaPi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagja
Pi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagja
 

Tuntutlah Ilmu Sampai ke Pulau Jawa

  • 1. TUNTUTLAH ILMU SAMPAI KE PULAU JAWA Oleh: JOKO PRASETIYO Kepala SMKN 4 Bintan, Alumnus Pascasarjana UGM. Ujian Nasional tingkat SLTA sudah selesai dilaksanakan bulan April lalu, pengumuman kelulusan jika tidak ada perubahan jadwal akan dilakukan tanggal 15 Mei 2015. Akan ke manakah lulusan SLTA melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi ?, jawabannya pasti akan beragam, ada yang menjawab akan melanjutkan studi ke perguruan tinggi lokal yang ada di Kepri, ada yang akan melanjutkan ke perguruan tinggi di wilayah sumatera daratan, adapula yang akan melanjutkan studi ke perguruan tinggi yang ada di Jawa, bahkan ada yang berencana melanjutkan studi ke luar negeri. Bagi yang tidak ingin melanjutkan kuliah, tentu pilihannya adalah bekerja atau berwirausaha, apalagi lulusan SMK, karena SMK memang dipersiapkan untuk memasuki dunia kerja dan berwirausaha. Melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi sangatlah penting, sudah tidak diragukan lagi bahwa pendidikan memegang peranan yang sangat penting dan strategis dalam menentukan maju mundurnya sebuah negara. Mengutip apa yang telah disampaikan oleh Nelson Mandela “Education is the most powerful weapon, we can use to change the world” yang artinya pendidikan adalah senjata yang sangat ampuh, kita bisa menggunakannya untuk mengubah dunia. Mengingat pendidikan yang berkualitas sangat penting untuk menunjang kesuksesan dan masa depan seseorang, maka penulis menyarankan kepada para lulusan SLTA di Provinsi Kepri ini untuk memilih perguruan tinggi yang berkualitas baik, sehingga tidak hanya asal kuliah saja.
  • 2. Pada kesempatan kali ini penulis akan menyarankan untuk kuliah di Pulau Jawa, mengapa harus kuliah di perguruan tinggi yang ada di Pulau Jawa ? berikut ini alasan-alasannya: 1) Pulau Jawa sebagai Center of Knowledge. Dunia pendidikan yang berpusat di pulau Jawa dapat ditelusuri secara historis. Sejak jaman kerajaan Hindu, Budha, dan Islam, dapat dikatakan bahwa masyarakat Jawa telah mengenal pendidikan. Hal ini terbukti dengan ditemukannya beberapa prasasti yang tulisannya menggunakan aksara yang mirip dengan aksara yang terdapat di wilayah India. Wilayah India inipun terdokumentasi oleh sejarah masa lalu sebagai kerajaan besar. Sejak jaman kerajaan Hindu Tarumanagara hingga kerajaan Majapahit, Pulau Jawa telah menjadi pusat pendidikan dan rujukan bagi pendidikan di wilayah Asia Tenggara. Sampai kemudian tanah Jawa dikuasai oleh kerajaan-kerajaan Islam meliputi Kerajaan Demak Bintoro, Mataram dan Banten, para pemuda dari luar tanah Jawa datang menuntut ilmu agama di wilayah kerajaan-kerajaan Islam ini. Pada jaman kolonial sampai masa kemerdekaan, Pulau Jawa tetap menjadi role model (percontohan) pendidikan bagi sebagian besar masyarakat Indonesia. Pada masa kolonial, di Pulau Jawa-lah pertama kali didirikan sekolah-sekolah untuk pribumi di Jakarta, Surabaya, Bandung, Semarang, dan Yogyakarta. Dunia pendidikan Indonesia dari waktu ke waktu terus mengalami dinamika. Dinamika ini juga dialami oleh Pulau Jawa yang hingga saat ini tetap menjadi Center of Knowledge (pusat pengetahuan) di Indonesia. 2) Kualitas Pendidikan Terjamin Dalam perkembangannya, Pulau Jawa telah menjadi kiblat pendidikan di Indonesia, khususnya pendidikan tinggi. Bagaimana tidak, perguruan tinggi pertama di Indonesia didirikan di Pulau Jawa yaitu Universitas Indonesia (UI) pada tahun 1851. Perguruan tinggi terbesar di Indonesia juga berada di Pulau Jawa yakni Universitas Gadjah Mada (UGM). Pulau Jawa juga menguasai hampir semua perguruan tinggi terbaik se-Indonesia, baik perguruan tinggi negeri maupun swasta. Berdasarkan data yang dikeluarkan Pusat Data dan Statistik Pendidikan Sekretaris Jendral Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan mengenai Statistik Perguruan Tinggi (PT) tahun 2013/2014, bahwa jumlah perguruan tinggi negeri maupun swasta di Pulau Jawa lebih dari 50
  • 3. persen dari total perguruan tinggi yang ada di Indonesia juga dengan jumlah mahasiswa dimana lebih dari 50% dari total mahasiswa Indonesia terdaftar kuliah di Pulau Jawa. Dari segi kualitas perguruan tinggi yang ada di Pulau Jawa, berdasarkan data dari 4 International College and Universities (4ICU) per Januari 2014, sepuluh urutan perguruan tinggi terbaik di Indonesia didominasi oleh perguruan tinggi yang terletak di Pulau Jawa. Rangking perguruan tinggi terbaik versi Webometrics pada tahun 2014 juga menunjukkan hasil yang hampir sama. Urutan masing-masing perguruan tinggi tersebut antara lain: (1) Universitas Gadjah Mada (UGM), (2) Institut Teknologi Bandung (ITB), (3) Universitas Indonesia (UI), (4) Universitas Airlangga (Unair), (5) Universitas Padjajaran (Unpad), (6) Universitas Brawijaya (UB), (7) Universitas Diponegoro (Undip), (8) Institut Pertanian Bogor (IPB), (9) Institut Teknologi Sepuluh November Surabaya (ITS), (10) Universitas Guna Darma. 3) Prestasi Perguruan Tinggi yang sudah Teruji Tidak hanya soal jumlah dan rangking, perguruan tinggi di tanah Jawa telah melahirkan ribuan mahasiswa berprestasi dalam berbagai bidang. Salah satu contoh kegiatan yang paling menyedot perhatian adalah Kontes Robot Nasional yang digelar rutin tiap tahun. Beberapa perguruan tinggi yang pernah meraih penghargaan internasional dalam kontes robot diantarannya adalah: ITB, UGM, ITS, dan Universitas Komputer (Unikom Bandung). Unikom misalnya berhasil menyabet 3 medali emas, 4 medali perak, serta medali perunggu dalam kejuaraan robot di Amerika Serikat pada tahun 2014. Tim robot Unikom berhasil menyisihkan negara-negara seperti Amerika Serikat, Israel, Cina serta negara-negara lainnya. Tentu tidak hanya robot, inovasi mahasiswa juga telah mampu menciptakan mobil-mobil masa depan yang ramah lingkungan, inovasi teknologi mendeteksi kesuburan tanah untuk pertanian, inovasi teknologi pelacak pencemaran lingkungan, inovasi teknologi bagi penyandang difabel, inovasi pendeteksi golongan darah, inovasi teknologi dalam bidang kedokteran dan masih banyak lagi lainnya. Inovasi yang dikembangkan oleh mahasiswa-mahasiswa ini menunjukkan metode pengajaran yang memberikan ruang pengembangan yang mampu melahirkan berbagai macam teknologi yang mampu membantu persoalan kehidupan. Tentu berbagai penghargaan diberikan kepada mahasiswa yang berprestasi dengan harapan muncul bibit-bibit baru mahasiswa yang mampu menjawab tantangan di masa depan.
  • 4. 4) Biaya Pendidikan dan Biaya Hidup Relatif Murah Biaya pendidikan dan biaya hidup di Pulau Jawa sudah pasti relatif lebih murah jika dibandingkan biaya hidup di wilayah Kepri, khususnya biaya hidup di daerah Yogyakarta, Jawa Tengah dan Jawa Timur. Biaya hidup yang lebih murah tentunya akan menguntungkan bagi mahasiswa-mahasiswa yang berasal dari luar Pulau Jawa, karena dengan biaya hidup yang lebih murah akan menekan biaya yang harus dikeluarkan selama masa studi. Di Pulau Jawa harga buku perkuliahan juga lebih murah jika dibandingkan harga buku di luar Jawa, karena umumnya penerbit buku-buku yang besar berlokasi di Jawa. Di samping buku- buku perkuliahan yang masih baru, tersedia juga buku-buku bekas yang harganya murah meriah. Di samping biaya pendidikan dan biaya hidup yang relatif lebih murah, suasana di kota- kota pendidikan di Pulau Jawa seperti di Yogyakarta, Bandung, Malang, Semarang, Surabaya juga sangat nyaman dan kondusif untuk menunjang proses belajar mengajar. 5) Akses Transportasi yang Mudah dari Kepri Kemudahan yang lainnya jika mengambil kuliah di Pulau Jawa adalah adanya akses transportasi penerbangan yang mudah dan relatif murah baik dari Batam maupun Tanjungpinang menuju Jawa. Bahkan saat ini sudah ada penerbangan langsung tanpa transit dari Batam menuju kota-kota besar di Jawa seperti Surabaya, Yogyakarta, Semarang, dan Bandung. Hal ini tentunya akan mempermudah dan memperingan biaya transport bagi orang-orang di Kepri yang ingin kuliah di Pulau Jawa. Kondisi saat ini tentunya berbeda dengan jaman dahulu jika hendak menuju ke Surabaya, Yogyakarta, Semarang, dan Bandung harus melalui penerbangan transit lewat Jakarta. Jauh sebelum maraknya era penerbangan murah, untuk menuju kota-kota di Pulau Jawa harus melalui transportasi laut dan darat yang cukup melelahkan. Demikan sekilas paparan penulis tentang pendidikan dan perguruan tinggi yang ada di Pulau Jawa, tentunya masih banyak lagi keunggulan-keunggulan lainnya yang tidak mungkin diulas secara panjang lebar di kolom yang terbatas ini. Harapan penulis agar para lulusan SLTA di Provinsi Kepri ini mau melanjutkan kuliah ke perguruan tinggi yang berkualitas di tanah Jawa, sehingga kedepannya kualitas pendidikan di Provinsi Kepri ini mampu menyaingi kualitas pendidikan di Pulau Jawa, bahkan bisa menjadi lebih baik, serta mampu meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia di Provinsi kita tercinta ini. Amin. ***