Program pelatihan berbasis kompetensi desain grafis ini bertujuan untuk membekali peserta dengan kompetensi di bidang desain grafis. Program pelatihan ini terdiri dari 8 unit kompetensi yang meliputi pengetahuan dasar desain, penggunaan perangkat lunak desain, presentasi hasil karya, dan evaluasi hasil karya. Program ini diselenggarakan selama 240 jam pelatihan.