Komunikasi verbal dan nonverbal memiliki peranan penting dalam proses komunikasi antarmanusia. Komunikasi verbal melibatkan penggunaan bahasa lisan atau tulisan, sedangkan komunikasi nonverbal meliputi bahasa tubuh, tanda, gerakan, dan objek. Keduanya saling melengkapi dalam menyampaikan pesan secara efektif apabila pengirim dan penerima saling memahami maksud komunikasi.