SlideShare a Scribd company logo
1 of 7
4. KONSEP-KONSEP GELOMBANG BUNYI
Guys kalian pasti pernah merasa bingung kenapa saat berbicara di alam terbuka, suaranya bisa
terdengar sampai jauh? Apalagi kalau kita berada di atas gunung, suara lantang dari penduduk bisa
terdengar sampai puncak gunung. Hal tersebut bisa terjadi karena adanya karakteristik dari gelombang
bunyi. Penasaran? Yuk, kita belajar mengenai konsep gelombang bunyi bersama-sama.
Gelombang Bunyi adalah gelombang yang merambat melalui medium tertentu. Gelombang bunyi
merupakan gelombang mekanik yang digolongkan sebagai gelombang longitudinal. Berdasarkan rentang
frekuensinya, gelombang bunyi dibedakan menjadi:
1. Infrasonik, gelombang bunyi yang memiliki frekuensi < 20 Hz.
2. Audiosonik, gelombang bunyi yang memiliki frekuensi antara 20—20.000 Hz. Frekuensi inilah yang
dapat didengar oleh telinga manusia.
3. Ultrasonik, gelombang bunyi yang memiliki frekuensi > 20.000 Hz. Hewan yang dapat mendengar
gelombang bunyi ini ialah anjing dan kelelawar.
A. Rumus Cepat Rambat Bunyi
Gelombang bunyi merambat dengan kecepatan tertentu. Kecepatan bunyi bervariasi antara 330 m/s
hingga 5.400 m/s.
Rumus cepat rambat bunyi
Cepat rambat bunyi di udara sekitar 330 m/s. Karena bunyi adalah gelombang, cepat rambat bunyi dapat
dituliskan:
Rumus konsep gelombang bunyi
Cepat rambat bunyi dalam suatu zat padat bergantung pada modulus Young € dan kerapatan atau massa
jenis dari zat padat tersebut.
Rumus cepat rambat gelombang bunyi
Cepat rambat bunyi bergantung pada medium letak bunyi tersebut berada. Di udara, kecepatan bunyi
bergantung pada suhu udara dan jenis-jenis partikel yang menyusun udara tersebut. Rumus kecepatan
bunyi di udara (gas) dapat dituliskan:
V=
Keterangan :
V = cepat rambat bunyi (m/s)
Γ = konstanta adiabatik
R = konstanta umum gas (8,31 joule/mol K)
T = suhu mutlak gas (K)
M = massa relatif gas (kg/mol)
Cepat rambat bunyi dalam zat cair bergantung pada modulus Bulk (B) dan kerapatan atau massa jenis dari
zat tersebut.
V=
Keterangan :
V = cepat rambat bunyi (m/s)
B = modulus Bulk (N/)
= massa jenis zat (kg/)
B. Contoh Soal Gelombang Bunyi
1. Jika modulus limbah untuk air adalah 1 x 109 N/m2, berapa laju gelombang kompresi di dalam air?
Jawab:
Diketahui:
Ditanya: v?
Jawab:
5. STRUKTUR DAN FUNGSI ORGAN INDRA PENDENGARAN PADA MANUSIA DAN HEWAN
A. Mekanisme Mendengar pada Manusia.
Telinga dibagi menjadi tiga bagian, yaitu telinga luar, telinga tengah, dan telinga
dalam.
Gambar 186.Anatomi Telinga Manusia
Sumber: Campbell et al. 2008
Bunyi yang terdengar oleh telinga kita memerlukan medium. Jadi, mungkinkah kita dapat mendengar di
ruang hampa udara? Tentu saja tidak. Bunyi memerlukan medium untuk merambat. Apakah di telinga
terdapat medium untuk merambatkan bunyi? Telinga luar dan telinga tengah terisi oleh udara dan rongga
telinga dalam terisi oleh cairan limfa. Bagian-bagian penyusun telinga dan fungsinya dapat dilihat pada
Tabel
Sruktur Telinga Fungsi
Bagian luar
a. Daun telinga
Mengumpulkan suara ke daun telinga
b. Saluran telinga
(menghasilkan minyak
serumen)
Menangkap debu yang masuk ke saluran telinga mencegah hewan
berukuran kecil masuk ke dalam telinga.
Baian tengah
a. Gendang
telinga/membrane tipani
Menangkap gelombang suara dan mengubahnya menjadi getaran
yang di teruskan ke gendang telinga.
b. Tulang
telinga(maleus/martil,
inkus/landasan,
stepes/sanggurdi)
Meneruskan getaran dari gendang telingan ke rumah siput.
bagian dalam
a. Saluran eustacius Menghubungkan ruang telinga tengah dengan rongga mulut faring
berfungsi untuk menjaga tekanan udara antara telinga tengsh dengsn
saluran di telinga luar agar seimbang. Tekanan udara terlalu tinggi
atau rendah disalurkan ke telinga luar akan menyebabkan gendang
telinga tertekan kuat sehingga dapat sobek.
b. Rumah siput Koklea merupakan salura berbentuk spiral yang mempunyai rumah
siput. Di dalam koklea terdapat danya organ korti yang merupakan
fonoreseptor organ korti berisi ribuan sel rambut yang peka terhadap
tekanan getaran. Getaran akan I ubah menjadi impuls saraf di dalam
sel rambut tersebut dan kemudian di teruskan oleh saraf ke otak.
c. Saluran gelang(labirin) Terdiri dari saluran setengah lingkaran (semisirkularis) yang
berfungsi untuk mengetahui posisi tubuh (alat keseimbangan).
B. Mekanisme Pendengaran Pada Hewan
Hewan mampu untuk mendengar melalui sistem sensor. Sistem sensor adalah sistem yang
digunakan untuk mendeteksi tempat, ukuran, bentuk, dan kedalaman yang menggunakan frekuensi tinggi
atau biasa disebut frekuensi gelombang ultrasonic. Sistem ini hanya dapat digunakan oleh beberapa
hewan saja seperti kelelawar, lumba-lumba, dan paus.
Sebagai contoh kelelawar yang memiliki kemampuan biosonar atau ekolokasi yang merupakan
kemampuan dalam menentukan posisi suatu benda dengan menggunakan getaran pantulan. Pada malam
hari, kelelawar mengeluarkan getaran ultrasonic yang tidak dapat didengar oleh manusia ataupun
serangga untuk memangsa.
6. PROSES PEBDENGARAN PADA MANUSIA DAN HEWAN
A. Proses Pebdengaran Pada Manusia
Proses mendengar pada manusia melalui beberapa tahap. Tahap tersebut diawali dari lubang
telinga yang menerima gelombang dari sumber suara. Gelombang suara yang masuk ke dalam lubang
telinga akan menggetarkan gendang telinga (yang disebut membran timpani). Getaran membran timpani
ditransmisikan melintasi telinga tengah melalui tiga tulang kecil, yang terdiri atas tulang martil, landasan,
dan sanggurdi. Telinga tengah dihubungkan ke faring oleh tabung eustacius. Getaran dari tulang
sanggurdi ditransmisikan ke telinga dalam melalui membran jendela oval ke koklea. Koklea merupakan
suatu tabung yang bergulung seperti rumah siput. Koklea berisi cairan limfa.
Getaran dari jendela oval ditransmisikan ke dalam cairan limfa dalam ruangan koklea. Di bagian
dalam ruangan koklea terdapat organ korti. Organ korti berisi cairan sel-sel rambut yang sangat peka.
Inilah reseptor getaran yang sebenarnya. Sel-sel rambut ini akan bergerak ketika ada getaran di dalam
koklea, sehingga menstimulasi getaran yang diteruskan oleh saraf auditori ke otak.
B. Proses Pendengaran pada hewan
Pernahkah Anda melihat anjing menggerakkan telinganya? Anjing sering menggerakkan telinga ketika
melakukan pelacakan atau berburu. Beberapa mamalia akan menggunakan daun telinga untuk
memfokuskan suara yang diterimanya. Sistem ini disebut sistem sonar yaitu sistem yang digunakan untuk
mendeteksi tempat dalam melakukan pergerakan dengan deteksi suara frekuensi tinggi (ultrasonik). Sonar
atau Sound Navigation and Ranging merupakan suatu metode penggunaan gelombang ultrasonik untuk
menaksir ukuran, bentuk, letak, dan kedalaman benda-benda.
1) Kelelawar
Tahukah Anda kelelawar? Kelelawar dapat mengeluarkan dan menerima gelombang ultrasonik dengan
frekuensi di atas 20.000 Hz pada saat ia terbang. Gelombang yang dikeluarkan akan dipantulkan kembali
oleh objek yang akan dilewatinya dan diterima oleh receiver (alat penerima) yang berada di tubuh
kelelawar. Kemampuan kelelawar untuk menentukan lokasi ini disebut dengan ekolokasi.Pada saat
terbang dan berburu, kelelawar akan mengeluarkan bunyi yang frekuensinya tinggi, kemudian
mendengarkan gema yang dihasilkan. Pada saat kelelawar mendengarkan gema, kelelawar hanya akan
terfokus pada suara yang dipancarkannya sendiri. Rentang frekuensi yang mampu didengar oleh makhluk
ini terbatas, sehingga kelelawar harus mampu menghindari efek Doppler yang muncul.
Gambar 189.Ekolokasi Kelelawar
Sumber : McGraw-Hill, 2007
Menurut efek Doppler, jika sumber bunyi dan penerima suara keduanya tak bergerak, maka penerima
akan mendengar frekuensi bunyi yang sama dengan yang dipancarkan oleh sumber suara. Akan tetapi,
jika salah satu dari sumber bunyi atau penerima suara tersebut bergerak, frekuensi yang diterima akan
berbeda dengan yang dipancarkan.Padakeadaantersebutfrekuensisuarayangdipantulkan dapat jatuh ke
wilayah frekuensi yang tidak dapat didengar oleh kelelawar.Agar dapat menghindari efek Doppler,
kelelawar akan menyesuaikan besar frekuensi suara yang dipancarkannya. Misalnya, kelelawar akan
mengirimkan suara berfrekuensi tinggi untuk mendeteksi lalat yang bergerak menjauh, sehingga
pantulannya tidak hilang.
2) Lumba-lumba
Pernahkah Anda melihat lumba-lumba? Di mana Anda pernah melihat lumbalumba? Habitat asal lumba-
lumba adalah di lautan. Lumba-lumba dapat dilihat di permukaan air, namun sebagian besar waktu
mereka di kedalaman lautan yang cukup gelap. Sekalipun hidup di kedalaman lautan, lumba-lumba
mempunyai sistem yang memungkinkan untuk berkomunikasi dan menerima rangsangan, yaitu sistem
sonar. Sama seperti pada kelelawar, sistem ini berguna untuk mengindra benda-benda di lautan, mencari
makan, dan berkomunikasi.
Gambar 190.Lumba-Lumba
Sumber : www.apakabardunia.com
Bagaimana cara kerja sistem sonar pada lumba-lumba? Lumba- lumba bernapas melalui lubang yang ada
di atas kepalanya. Di bawah lubang ini, terdapat kantung-kantung kecil berisi udara. Agar dapat
menghasilkan suara berfrekuensi tinggi, lumba-lumba mengalirkan udara pada kantung-kantung ini.
Selain itu, kantung udara ini juga berperan sebagai alat pemfokusan bunyi. Kemudian, bunyi ini
dipancarkan ke segala arah secara terputus-putus. Gelombang bunyi lumba-lumba akan dipantulkan
kembali bila membentur suatu benda. Pantulan gelombang bunyi tersebut ditangkap di bagian rahang
bawahnya yang disebut “jendela akustik”. Dari bagian tersebut, informasi bunyi diteruskan ke telinga
bagian tengah, dan akhirnya ke otak untuk diterjemahkan. Dengan cara tersebut, lumba- lumba
mengetahui lokasi, ukuran, dan pergerakan mangsanya. Lumba- lumba juga mampu saling berkirim pesan
walaupun terpisahkan oleh jarak lebih dari 220 km. Lumba-lumba berkomunikasi untuk menemukan
pasangan dan saling mengingatkan akan bahaya.
Gambar 191.Sistem Sonar pada Lumba-Lumba
Sumber : www.hngn.com.
7. PROSES KERJA ALAT BANTU PENDENGARAN UNTUK GANGGUAN PENDENGARAN
PADA MANUSIA
Alat bantu pendengaran adalah perangkat elektronik kecil yang Anda pakai di dalam atau di
belakang telinga Anda. Alat bantu dengar memperbesar volume suara yang masuk ke telinga, sehingga
orang yang mengalami gangguan telinga yang memengaruhi pendengaran dapat mendengarkan,
berkomunikasi, dan berpartisipasi lebih lancar dalam aktivitas sehari-hari.
Alat bantu pendengaran merupakan salah satu cara mengatasi gangguan pendengaran, selain
implan koklea. Alat ini tidak dapat mengembalikan fungsi pendengaran Anda menjadi normal, tapi dapat
membantu proses mendengar menjadi lebih baik dalam situasi yang sepi dan ribut. Namun, ada batasan
maksimum peningkatan volume yang bisa diberikan oleh alat bantu pendengaran. Selain itu, jika telinga
bagian dalam terlalu rusak, getaran besar pun tidak akan diubah menjadi sinyal saraf. Dalam situasi ini,
alat bantu pendengaran tidak akan efektif.
Gambar alat bantu pendengaran.
Sumber ; https://hellosehat.com
Cara kerja alat bantu pendegaran
Alat bantu dengar memiliki tiga bagian, yaitu mikrofon, amplifier, dan speaker. Alat bantu
pendengaran menerima suara melalui mikrofon, yang mengubah gelombang suara menjadi sinyal listrik
dan mengirimnya ke amplifier. Penguat suara kemudian meningkatkan kekuatan sinyal dan kemudian
mengirimnya ke telinga melalui speaker.
Alat bantu pendengaran memperbesar getaran suara yang masuk ke telinga lewat sel rambut. Sel-
sel rambut yang bertahan hidup mendeteksi getaran yang lebih besar dan mengubahnya menjadi sinyal
saraf yang dilewatkan ke otak.Semakin besar atau parah kerusakan pada sel rambut, semakin parah pula
gangguan pendengarannya. Selain itu, peningkatan volume yang dibutuhkan untuk Anda dapat
mendengar juga akan semakin besar.
Sumber: https://www.ruangguru.com/blog/konsep-gelombang-bunyi
Dr. Eka Cahya Prima, S.pd, M.T. Gelombang optic dan listrik magnet, hal 345-351, Modul Pendidikan Profesi Guru.

More Related Content

Similar to KONSEP GEL BUNYI

Getaran dan gelombang (Bunyi)
Getaran dan gelombang (Bunyi)Getaran dan gelombang (Bunyi)
Getaran dan gelombang (Bunyi)DIAH KOHLER
 
bioakustik oleh henri setiawan skep ners
bioakustik oleh henri setiawan skep nersbioakustik oleh henri setiawan skep ners
bioakustik oleh henri setiawan skep nerschairul35
 
Tugas kelompok biologi bab telinga ms 2007
Tugas kelompok biologi bab  telinga  ms 2007Tugas kelompok biologi bab  telinga  ms 2007
Tugas kelompok biologi bab telinga ms 2007WaQhyoe Arryee
 
Bab 11 Getaran, Gelombang, dan Bunyi dalam Kehidupan Sehari hari
Bab 11 Getaran, Gelombang, dan Bunyi dalam Kehidupan Sehari hariBab 11 Getaran, Gelombang, dan Bunyi dalam Kehidupan Sehari hari
Bab 11 Getaran, Gelombang, dan Bunyi dalam Kehidupan Sehari hariLin Hidayati
 
Bunyi dan pemantulan bunyi.pptx
Bunyi dan pemantulan bunyi.pptxBunyi dan pemantulan bunyi.pptx
Bunyi dan pemantulan bunyi.pptxDedenSuryadi2
 
GETARAN, GELOMBANG DAN BUNYI IPA SMP KELAS 8.pptx
GETARAN, GELOMBANG DAN BUNYI IPA SMP KELAS 8.pptxGETARAN, GELOMBANG DAN BUNYI IPA SMP KELAS 8.pptx
GETARAN, GELOMBANG DAN BUNYI IPA SMP KELAS 8.pptxkbm223mapelipa
 
Materi fisika smp kelas viii.ipptx
Materi fisika smp kelas viii.ipptxMateri fisika smp kelas viii.ipptx
Materi fisika smp kelas viii.ipptxNurul Yani
 
5. laporan praktikum biologi perambatan bunyi melalui tulang tengkorak
5. laporan praktikum biologi perambatan bunyi melalui tulang tengkorak5. laporan praktikum biologi perambatan bunyi melalui tulang tengkorak
5. laporan praktikum biologi perambatan bunyi melalui tulang tengkorakSofyan Dwi Nugroho
 
MATERI GETARAN DAN GELOMBANG IPA SMP BAB 11
MATERI GETARAN DAN GELOMBANG IPA SMP BAB 11MATERI GETARAN DAN GELOMBANG IPA SMP BAB 11
MATERI GETARAN DAN GELOMBANG IPA SMP BAB 11Wulidatunnisaut
 

Similar to KONSEP GEL BUNYI (20)

Getaran dan gelombang (Bunyi)
Getaran dan gelombang (Bunyi)Getaran dan gelombang (Bunyi)
Getaran dan gelombang (Bunyi)
 
Gelombang Bunyi
Gelombang BunyiGelombang Bunyi
Gelombang Bunyi
 
Bunyi
BunyiBunyi
Bunyi
 
bioakustik oleh henri setiawan skep ners
bioakustik oleh henri setiawan skep nersbioakustik oleh henri setiawan skep ners
bioakustik oleh henri setiawan skep ners
 
Tugas kelompok biologi bab telinga ms 2007
Tugas kelompok biologi bab  telinga  ms 2007Tugas kelompok biologi bab  telinga  ms 2007
Tugas kelompok biologi bab telinga ms 2007
 
Bab 11 Getaran, Gelombang, dan Bunyi dalam Kehidupan Sehari hari
Bab 11 Getaran, Gelombang, dan Bunyi dalam Kehidupan Sehari hariBab 11 Getaran, Gelombang, dan Bunyi dalam Kehidupan Sehari hari
Bab 11 Getaran, Gelombang, dan Bunyi dalam Kehidupan Sehari hari
 
Kb3 bioakustik
Kb3 bioakustikKb3 bioakustik
Kb3 bioakustik
 
Bunyi dan pemantulan bunyi.pptx
Bunyi dan pemantulan bunyi.pptxBunyi dan pemantulan bunyi.pptx
Bunyi dan pemantulan bunyi.pptx
 
Chapter ii
Chapter iiChapter ii
Chapter ii
 
Gelombang
GelombangGelombang
Gelombang
 
Gelombang
GelombangGelombang
Gelombang
 
GETARAN, GELOMBANG DAN BUNYI IPA SMP KELAS 8.pptx
GETARAN, GELOMBANG DAN BUNYI IPA SMP KELAS 8.pptxGETARAN, GELOMBANG DAN BUNYI IPA SMP KELAS 8.pptx
GETARAN, GELOMBANG DAN BUNYI IPA SMP KELAS 8.pptx
 
Bunyi ppt
Bunyi pptBunyi ppt
Bunyi ppt
 
Gelombang bunyi ipptx
Gelombang bunyi ipptxGelombang bunyi ipptx
Gelombang bunyi ipptx
 
Materi fisika smp kelas viii.ipptx
Materi fisika smp kelas viii.ipptxMateri fisika smp kelas viii.ipptx
Materi fisika smp kelas viii.ipptx
 
KLP IBD.pptx
KLP IBD.pptxKLP IBD.pptx
KLP IBD.pptx
 
Bunyi
BunyiBunyi
Bunyi
 
5. laporan praktikum biologi perambatan bunyi melalui tulang tengkorak
5. laporan praktikum biologi perambatan bunyi melalui tulang tengkorak5. laporan praktikum biologi perambatan bunyi melalui tulang tengkorak
5. laporan praktikum biologi perambatan bunyi melalui tulang tengkorak
 
BUNYI - JENIS GELOMBANG
BUNYI - JENIS GELOMBANGBUNYI - JENIS GELOMBANG
BUNYI - JENIS GELOMBANG
 
MATERI GETARAN DAN GELOMBANG IPA SMP BAB 11
MATERI GETARAN DAN GELOMBANG IPA SMP BAB 11MATERI GETARAN DAN GELOMBANG IPA SMP BAB 11
MATERI GETARAN DAN GELOMBANG IPA SMP BAB 11
 

Recently uploaded

Wawasan Nusantara sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...
Wawasan Nusantara  sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...Wawasan Nusantara  sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...
Wawasan Nusantara sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...MarwanAnugrah
 
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdfKelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdfCloverash1
 
demontrasi kontekstual modul 1.2.a. 6.pdf
demontrasi kontekstual modul 1.2.a. 6.pdfdemontrasi kontekstual modul 1.2.a. 6.pdf
demontrasi kontekstual modul 1.2.a. 6.pdfIndri117648
 
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdfTUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdfElaAditya
 
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docx
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docxTugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docx
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docxmawan5982
 
IPA Kelas 9 BAB 10 - www.ilmuguru.org.pptx
IPA Kelas 9 BAB 10 - www.ilmuguru.org.pptxIPA Kelas 9 BAB 10 - www.ilmuguru.org.pptx
IPA Kelas 9 BAB 10 - www.ilmuguru.org.pptxErikaPuspita10
 
LAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdf
LAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdfLAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdf
LAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdfChrodtianTian
 
AKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdf
AKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdfAKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdf
AKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdfTaqdirAlfiandi1
 
Kelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdf
Kelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdfKelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdf
Kelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdftsaniasalftn18
 
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptxPPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptxalalfardilah
 
Kelompok 4 : Karakteristik Negara Inggris
Kelompok 4 : Karakteristik Negara InggrisKelompok 4 : Karakteristik Negara Inggris
Kelompok 4 : Karakteristik Negara InggrisNazla aulia
 
tugas 1 anak berkebutihan khusus pelajaran semester 6 jawaban tuton 1.docx
tugas 1 anak berkebutihan khusus pelajaran semester 6 jawaban tuton 1.docxtugas 1 anak berkebutihan khusus pelajaran semester 6 jawaban tuton 1.docx
tugas 1 anak berkebutihan khusus pelajaran semester 6 jawaban tuton 1.docxmawan5982
 
BAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptx
BAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptxBAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptx
BAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptxJamhuriIshak
 
PELAKSANAAN + Link2 Materi Pelatihan "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN & ...
PELAKSANAAN + Link2 Materi Pelatihan "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN & ...PELAKSANAAN + Link2 Materi Pelatihan "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN & ...
PELAKSANAAN + Link2 Materi Pelatihan "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN & ...Kanaidi ken
 
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]Abdiera
 
Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggerak
Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru PenggerakAksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggerak
Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggeraksupriadi611
 
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPASaku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPASreskosatrio1
 
AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptx
AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptxAKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptx
AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptxWirionSembiring2
 
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptArkhaRega1
 
adap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptx
adap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptxadap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptx
adap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptxmtsmampunbarub4
 

Recently uploaded (20)

Wawasan Nusantara sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...
Wawasan Nusantara  sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...Wawasan Nusantara  sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...
Wawasan Nusantara sebagai satu kesatuan, politik, ekonomi, sosial, budaya, d...
 
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdfKelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
Kelompok 1_Karakteristik negara jepang.pdf
 
demontrasi kontekstual modul 1.2.a. 6.pdf
demontrasi kontekstual modul 1.2.a. 6.pdfdemontrasi kontekstual modul 1.2.a. 6.pdf
demontrasi kontekstual modul 1.2.a. 6.pdf
 
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdfTUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
 
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docx
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docxTugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docx
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docx
 
IPA Kelas 9 BAB 10 - www.ilmuguru.org.pptx
IPA Kelas 9 BAB 10 - www.ilmuguru.org.pptxIPA Kelas 9 BAB 10 - www.ilmuguru.org.pptx
IPA Kelas 9 BAB 10 - www.ilmuguru.org.pptx
 
LAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdf
LAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdfLAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdf
LAPORAN PKP KESELURUHAN BAB 1-5 NURUL HUSNA.pdf
 
AKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdf
AKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdfAKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdf
AKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdf
 
Kelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdf
Kelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdfKelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdf
Kelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdf
 
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptxPPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
 
Kelompok 4 : Karakteristik Negara Inggris
Kelompok 4 : Karakteristik Negara InggrisKelompok 4 : Karakteristik Negara Inggris
Kelompok 4 : Karakteristik Negara Inggris
 
tugas 1 anak berkebutihan khusus pelajaran semester 6 jawaban tuton 1.docx
tugas 1 anak berkebutihan khusus pelajaran semester 6 jawaban tuton 1.docxtugas 1 anak berkebutihan khusus pelajaran semester 6 jawaban tuton 1.docx
tugas 1 anak berkebutihan khusus pelajaran semester 6 jawaban tuton 1.docx
 
BAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptx
BAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptxBAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptx
BAHAN SOSIALISASI PPDB SMA-SMK NEGERI DISDIKSU TP. 2024-2025 REVISI.pptx
 
PELAKSANAAN + Link2 Materi Pelatihan "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN & ...
PELAKSANAAN + Link2 Materi Pelatihan "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN & ...PELAKSANAAN + Link2 Materi Pelatihan "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN & ...
PELAKSANAAN + Link2 Materi Pelatihan "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN & ...
 
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
 
Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggerak
Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru PenggerakAksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggerak
Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggerak
 
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPASaku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
 
AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptx
AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptxAKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptx
AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptx
 
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
 
adap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptx
adap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptxadap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptx
adap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptx
 

KONSEP GEL BUNYI

  • 1. 4. KONSEP-KONSEP GELOMBANG BUNYI Guys kalian pasti pernah merasa bingung kenapa saat berbicara di alam terbuka, suaranya bisa terdengar sampai jauh? Apalagi kalau kita berada di atas gunung, suara lantang dari penduduk bisa terdengar sampai puncak gunung. Hal tersebut bisa terjadi karena adanya karakteristik dari gelombang bunyi. Penasaran? Yuk, kita belajar mengenai konsep gelombang bunyi bersama-sama. Gelombang Bunyi adalah gelombang yang merambat melalui medium tertentu. Gelombang bunyi merupakan gelombang mekanik yang digolongkan sebagai gelombang longitudinal. Berdasarkan rentang frekuensinya, gelombang bunyi dibedakan menjadi: 1. Infrasonik, gelombang bunyi yang memiliki frekuensi < 20 Hz. 2. Audiosonik, gelombang bunyi yang memiliki frekuensi antara 20—20.000 Hz. Frekuensi inilah yang dapat didengar oleh telinga manusia. 3. Ultrasonik, gelombang bunyi yang memiliki frekuensi > 20.000 Hz. Hewan yang dapat mendengar gelombang bunyi ini ialah anjing dan kelelawar. A. Rumus Cepat Rambat Bunyi Gelombang bunyi merambat dengan kecepatan tertentu. Kecepatan bunyi bervariasi antara 330 m/s hingga 5.400 m/s. Rumus cepat rambat bunyi Cepat rambat bunyi di udara sekitar 330 m/s. Karena bunyi adalah gelombang, cepat rambat bunyi dapat dituliskan: Rumus konsep gelombang bunyi
  • 2. Cepat rambat bunyi dalam suatu zat padat bergantung pada modulus Young € dan kerapatan atau massa jenis dari zat padat tersebut. Rumus cepat rambat gelombang bunyi Cepat rambat bunyi bergantung pada medium letak bunyi tersebut berada. Di udara, kecepatan bunyi bergantung pada suhu udara dan jenis-jenis partikel yang menyusun udara tersebut. Rumus kecepatan bunyi di udara (gas) dapat dituliskan: V= Keterangan : V = cepat rambat bunyi (m/s) Γ = konstanta adiabatik R = konstanta umum gas (8,31 joule/mol K) T = suhu mutlak gas (K) M = massa relatif gas (kg/mol) Cepat rambat bunyi dalam zat cair bergantung pada modulus Bulk (B) dan kerapatan atau massa jenis dari zat tersebut. V= Keterangan : V = cepat rambat bunyi (m/s) B = modulus Bulk (N/) = massa jenis zat (kg/) B. Contoh Soal Gelombang Bunyi 1. Jika modulus limbah untuk air adalah 1 x 109 N/m2, berapa laju gelombang kompresi di dalam air? Jawab: Diketahui:
  • 3. Ditanya: v? Jawab: 5. STRUKTUR DAN FUNGSI ORGAN INDRA PENDENGARAN PADA MANUSIA DAN HEWAN A. Mekanisme Mendengar pada Manusia. Telinga dibagi menjadi tiga bagian, yaitu telinga luar, telinga tengah, dan telinga dalam. Gambar 186.Anatomi Telinga Manusia Sumber: Campbell et al. 2008 Bunyi yang terdengar oleh telinga kita memerlukan medium. Jadi, mungkinkah kita dapat mendengar di ruang hampa udara? Tentu saja tidak. Bunyi memerlukan medium untuk merambat. Apakah di telinga terdapat medium untuk merambatkan bunyi? Telinga luar dan telinga tengah terisi oleh udara dan rongga telinga dalam terisi oleh cairan limfa. Bagian-bagian penyusun telinga dan fungsinya dapat dilihat pada Tabel Sruktur Telinga Fungsi Bagian luar a. Daun telinga Mengumpulkan suara ke daun telinga b. Saluran telinga (menghasilkan minyak serumen) Menangkap debu yang masuk ke saluran telinga mencegah hewan berukuran kecil masuk ke dalam telinga. Baian tengah a. Gendang telinga/membrane tipani Menangkap gelombang suara dan mengubahnya menjadi getaran yang di teruskan ke gendang telinga. b. Tulang telinga(maleus/martil, inkus/landasan, stepes/sanggurdi) Meneruskan getaran dari gendang telingan ke rumah siput. bagian dalam a. Saluran eustacius Menghubungkan ruang telinga tengah dengan rongga mulut faring berfungsi untuk menjaga tekanan udara antara telinga tengsh dengsn
  • 4. saluran di telinga luar agar seimbang. Tekanan udara terlalu tinggi atau rendah disalurkan ke telinga luar akan menyebabkan gendang telinga tertekan kuat sehingga dapat sobek. b. Rumah siput Koklea merupakan salura berbentuk spiral yang mempunyai rumah siput. Di dalam koklea terdapat danya organ korti yang merupakan fonoreseptor organ korti berisi ribuan sel rambut yang peka terhadap tekanan getaran. Getaran akan I ubah menjadi impuls saraf di dalam sel rambut tersebut dan kemudian di teruskan oleh saraf ke otak. c. Saluran gelang(labirin) Terdiri dari saluran setengah lingkaran (semisirkularis) yang berfungsi untuk mengetahui posisi tubuh (alat keseimbangan). B. Mekanisme Pendengaran Pada Hewan Hewan mampu untuk mendengar melalui sistem sensor. Sistem sensor adalah sistem yang digunakan untuk mendeteksi tempat, ukuran, bentuk, dan kedalaman yang menggunakan frekuensi tinggi atau biasa disebut frekuensi gelombang ultrasonic. Sistem ini hanya dapat digunakan oleh beberapa hewan saja seperti kelelawar, lumba-lumba, dan paus. Sebagai contoh kelelawar yang memiliki kemampuan biosonar atau ekolokasi yang merupakan kemampuan dalam menentukan posisi suatu benda dengan menggunakan getaran pantulan. Pada malam hari, kelelawar mengeluarkan getaran ultrasonic yang tidak dapat didengar oleh manusia ataupun serangga untuk memangsa. 6. PROSES PEBDENGARAN PADA MANUSIA DAN HEWAN A. Proses Pebdengaran Pada Manusia Proses mendengar pada manusia melalui beberapa tahap. Tahap tersebut diawali dari lubang telinga yang menerima gelombang dari sumber suara. Gelombang suara yang masuk ke dalam lubang telinga akan menggetarkan gendang telinga (yang disebut membran timpani). Getaran membran timpani ditransmisikan melintasi telinga tengah melalui tiga tulang kecil, yang terdiri atas tulang martil, landasan, dan sanggurdi. Telinga tengah dihubungkan ke faring oleh tabung eustacius. Getaran dari tulang sanggurdi ditransmisikan ke telinga dalam melalui membran jendela oval ke koklea. Koklea merupakan suatu tabung yang bergulung seperti rumah siput. Koklea berisi cairan limfa. Getaran dari jendela oval ditransmisikan ke dalam cairan limfa dalam ruangan koklea. Di bagian dalam ruangan koklea terdapat organ korti. Organ korti berisi cairan sel-sel rambut yang sangat peka. Inilah reseptor getaran yang sebenarnya. Sel-sel rambut ini akan bergerak ketika ada getaran di dalam koklea, sehingga menstimulasi getaran yang diteruskan oleh saraf auditori ke otak.
  • 5. B. Proses Pendengaran pada hewan Pernahkah Anda melihat anjing menggerakkan telinganya? Anjing sering menggerakkan telinga ketika melakukan pelacakan atau berburu. Beberapa mamalia akan menggunakan daun telinga untuk memfokuskan suara yang diterimanya. Sistem ini disebut sistem sonar yaitu sistem yang digunakan untuk mendeteksi tempat dalam melakukan pergerakan dengan deteksi suara frekuensi tinggi (ultrasonik). Sonar atau Sound Navigation and Ranging merupakan suatu metode penggunaan gelombang ultrasonik untuk menaksir ukuran, bentuk, letak, dan kedalaman benda-benda. 1) Kelelawar Tahukah Anda kelelawar? Kelelawar dapat mengeluarkan dan menerima gelombang ultrasonik dengan frekuensi di atas 20.000 Hz pada saat ia terbang. Gelombang yang dikeluarkan akan dipantulkan kembali oleh objek yang akan dilewatinya dan diterima oleh receiver (alat penerima) yang berada di tubuh kelelawar. Kemampuan kelelawar untuk menentukan lokasi ini disebut dengan ekolokasi.Pada saat terbang dan berburu, kelelawar akan mengeluarkan bunyi yang frekuensinya tinggi, kemudian mendengarkan gema yang dihasilkan. Pada saat kelelawar mendengarkan gema, kelelawar hanya akan terfokus pada suara yang dipancarkannya sendiri. Rentang frekuensi yang mampu didengar oleh makhluk ini terbatas, sehingga kelelawar harus mampu menghindari efek Doppler yang muncul. Gambar 189.Ekolokasi Kelelawar Sumber : McGraw-Hill, 2007 Menurut efek Doppler, jika sumber bunyi dan penerima suara keduanya tak bergerak, maka penerima akan mendengar frekuensi bunyi yang sama dengan yang dipancarkan oleh sumber suara. Akan tetapi, jika salah satu dari sumber bunyi atau penerima suara tersebut bergerak, frekuensi yang diterima akan berbeda dengan yang dipancarkan.Padakeadaantersebutfrekuensisuarayangdipantulkan dapat jatuh ke wilayah frekuensi yang tidak dapat didengar oleh kelelawar.Agar dapat menghindari efek Doppler, kelelawar akan menyesuaikan besar frekuensi suara yang dipancarkannya. Misalnya, kelelawar akan mengirimkan suara berfrekuensi tinggi untuk mendeteksi lalat yang bergerak menjauh, sehingga pantulannya tidak hilang. 2) Lumba-lumba Pernahkah Anda melihat lumba-lumba? Di mana Anda pernah melihat lumbalumba? Habitat asal lumba- lumba adalah di lautan. Lumba-lumba dapat dilihat di permukaan air, namun sebagian besar waktu mereka di kedalaman lautan yang cukup gelap. Sekalipun hidup di kedalaman lautan, lumba-lumba mempunyai sistem yang memungkinkan untuk berkomunikasi dan menerima rangsangan, yaitu sistem sonar. Sama seperti pada kelelawar, sistem ini berguna untuk mengindra benda-benda di lautan, mencari makan, dan berkomunikasi.
  • 6. Gambar 190.Lumba-Lumba Sumber : www.apakabardunia.com Bagaimana cara kerja sistem sonar pada lumba-lumba? Lumba- lumba bernapas melalui lubang yang ada di atas kepalanya. Di bawah lubang ini, terdapat kantung-kantung kecil berisi udara. Agar dapat menghasilkan suara berfrekuensi tinggi, lumba-lumba mengalirkan udara pada kantung-kantung ini. Selain itu, kantung udara ini juga berperan sebagai alat pemfokusan bunyi. Kemudian, bunyi ini dipancarkan ke segala arah secara terputus-putus. Gelombang bunyi lumba-lumba akan dipantulkan kembali bila membentur suatu benda. Pantulan gelombang bunyi tersebut ditangkap di bagian rahang bawahnya yang disebut “jendela akustik”. Dari bagian tersebut, informasi bunyi diteruskan ke telinga bagian tengah, dan akhirnya ke otak untuk diterjemahkan. Dengan cara tersebut, lumba- lumba mengetahui lokasi, ukuran, dan pergerakan mangsanya. Lumba- lumba juga mampu saling berkirim pesan walaupun terpisahkan oleh jarak lebih dari 220 km. Lumba-lumba berkomunikasi untuk menemukan pasangan dan saling mengingatkan akan bahaya. Gambar 191.Sistem Sonar pada Lumba-Lumba Sumber : www.hngn.com. 7. PROSES KERJA ALAT BANTU PENDENGARAN UNTUK GANGGUAN PENDENGARAN PADA MANUSIA Alat bantu pendengaran adalah perangkat elektronik kecil yang Anda pakai di dalam atau di belakang telinga Anda. Alat bantu dengar memperbesar volume suara yang masuk ke telinga, sehingga orang yang mengalami gangguan telinga yang memengaruhi pendengaran dapat mendengarkan, berkomunikasi, dan berpartisipasi lebih lancar dalam aktivitas sehari-hari. Alat bantu pendengaran merupakan salah satu cara mengatasi gangguan pendengaran, selain implan koklea. Alat ini tidak dapat mengembalikan fungsi pendengaran Anda menjadi normal, tapi dapat membantu proses mendengar menjadi lebih baik dalam situasi yang sepi dan ribut. Namun, ada batasan maksimum peningkatan volume yang bisa diberikan oleh alat bantu pendengaran. Selain itu, jika telinga bagian dalam terlalu rusak, getaran besar pun tidak akan diubah menjadi sinyal saraf. Dalam situasi ini, alat bantu pendengaran tidak akan efektif.
  • 7. Gambar alat bantu pendengaran. Sumber ; https://hellosehat.com Cara kerja alat bantu pendegaran Alat bantu dengar memiliki tiga bagian, yaitu mikrofon, amplifier, dan speaker. Alat bantu pendengaran menerima suara melalui mikrofon, yang mengubah gelombang suara menjadi sinyal listrik dan mengirimnya ke amplifier. Penguat suara kemudian meningkatkan kekuatan sinyal dan kemudian mengirimnya ke telinga melalui speaker. Alat bantu pendengaran memperbesar getaran suara yang masuk ke telinga lewat sel rambut. Sel- sel rambut yang bertahan hidup mendeteksi getaran yang lebih besar dan mengubahnya menjadi sinyal saraf yang dilewatkan ke otak.Semakin besar atau parah kerusakan pada sel rambut, semakin parah pula gangguan pendengarannya. Selain itu, peningkatan volume yang dibutuhkan untuk Anda dapat mendengar juga akan semakin besar. Sumber: https://www.ruangguru.com/blog/konsep-gelombang-bunyi Dr. Eka Cahya Prima, S.pd, M.T. Gelombang optic dan listrik magnet, hal 345-351, Modul Pendidikan Profesi Guru.