SlideShare a Scribd company logo
1 of 18
Sejarah dan
perkembangan
kebudayaan Korea
NAMA :VINA TIAYUSTINA
NIM :21020036
Korea merupakan salah satu negara yang terletak di kawasan Asia Timur
Laut. Sejak jaman dahulu, di seluruh kawasan Asia Timur Laut hanya terdapat
tiga negara yang terdiri atas satu suku bangsa, yaitu Korea, China dan Jepang.
Menurut para ahli purbakala, suku-suku dari rumpun Ural-Altai yang
melakukan perpindahan pada Zaman Batu Baru pernah bermukim di seluruh
kawasan Semenanjung Korea dan sebagian Manchuria pada abad ke-10
Sebelum Masehi (SM). Suku-suku dari rumpun Ural-Altai ini menjadi akar
dari kemunculan bangsa Korea yang lebih dikenal berasal dari keturunan suku
bangsa Mongolia. Ketika Semenanjung Korea mulai didiami oleh suku-suku dari rumpun
Ural-Altai pada Zaman Batu Baru, sejarawan Korea menggambarkan bahwa
Dan Gun merupakan leluhur dari bangsa Korea.
A. Sejarah Perkrmbangan.
Beliau turun dari kahyangan untuk memimpin suku-suku primitif yang
bermukim di kawasan Semenanjung Korea dan mendirikan negara Korea Kuno
di sekitar kaki Gunung Baekdu pada tahun 2333 SM. Oleh karena itu, rakyat Korea
dari masa ke masa menganggap bahwa Gunung Baekdu yang terletak di ujung
Utara Korea sebagai tempat suci dan tempat asal-usul mereka. Awal mula
peradaban Semenanjung Korea bisa dikatakan berawal dari berdirinya Kerajaan
Kokuryo sebagai kerajaan pertama di Kawasan Semenanjung Korea. Seiring
dengan adanya perpindahan suku bangsa Mongolia dari rumpun Ural-Altai yang
bermukim di seluruh Kawasan Semenanjung Korea dan sebagian Manchuria,
seiring itu pula leluhur bangsa Korea mulai menerima pengetahuan mengenai
ajaran-ajaran Konfusius atau Kong Hu Chu yang dibawa oleh suku-suku dari
rumpun Ural-Altai ke luar kawasan daratan China.
Berlanjut pada masa pemerintahan rakyat Korea oleh Dinasti Chosun (1392-1910). Pada masa
ini, rakyat Korea telah diajarkan oleh Raja Se-Jong mengenai abjad Korea yang resmi
diumumkan pada tanggal 9 Oktober 1446 dengan nama Hangul. Bahkan dengan seiring
berjalannya waktu, Lembaga Bahasa Korea pun juga ikut didirikan pada tahun 1908. Meskipun
banyak para sarjana ilmu Konfusius menganggap bahwa kebudayaan Korea tidak
dapat dipisahkan oleh kebudayaan China, namun rakyat Korea tetap mendukung dan
mempelajari abjad Hangul sebagai abjad rakyat Korea.. Tidak
hanya abjad, bahkan rakyat Korea pun juga bangga menggunakan bahasa
Korea sebagai bahasa ibu mereka.
Perkembangan bahasa dan abjad di tengah-tengah rakyat Korea ini menjadi budaya
selanjutnya yang ternyata mampu dipertaruhkan oleh Sebagian rakyat korea yang selalu
memperoleh gangguan dari negara-negara tetangga, seperti china dan jepang.
Eksistensi peradaban bangsa Korea berakhir ketika pengaruh asing, yaitu
Jepang mulai memasuki kawasan Semenanjung Korea dan berniat menjadikan
kawasan tersebut sebagai bagian dari wilayah mereka dengan cara
menghancurkan tatanan kehidupan masyarakat Korea dan memasukkan
masyarakat Korea ke dalam struktur masyarakat Jepang. . Namun, masa
penjajahan Jepang harus berakhir ketika negara tersebut memperoleh kiriman
bom atom dari Amerika Serikat (AS) menjelang akhir Perang Dunia II (PD
II) tahun 1945 ketika AS bersekutu dengan Uni Soviet (Soviet) untuk
berperang melawan Jepang.
Sampai pada akhirnya, rakyat Korea menyatakan
kemerdekaan Semenanjung Korea pada tanggal 15 Agustus 1945 sebagai hari
dimana bangsa Korea terlepas dari masa penjajahan Jepang selama lebih dari
tiga dasawarsa. Kebebasan Semenanjung Korea dari masa penjajahan tidak serta-merta
menjadikan negara ini menjadi sebuah negara yang dapat berdiri utuh
selamanya. Namun tiga tahun setelah terlepas dari masa penjajahan Jepang,
tepatnya tahun 1948, kawasan Semenanjung Korea justru harus mengalami
perpecahan wilayah pada garis 380 Semenanjung Korea harus menerima
kenyataan dimana satu kawasan mereka harus terbagi atas wilayah Utara dan
juga wilayah Selatan sebagai hasil dari adanya Perundingan Sekutu antara AS
dengan Soviet setelah berakhirnya PD II
Meskipun kawasan Semenanjung Korea terbagi dan terpisah menjadi dua
wilayah, namun rakyat Korea Selatan selalu berusaha melakukan penyatuan
negara dan bangsa demi keutuhan suku bangsa Korea. Selain mengupayakan
penyatuan negara dan bangsa Korea, Korea Selatan juga berupaya melakukan
globalisasi kebudayaan Korea di tengah-tengah masyarakat Internasional.
Dengan memanfaatkan globalisasi, Korea Selatan berusaha menciptakan interaksi dan
integrasi antar masyarakat, perusahaan dan pemerintahan dari negara-negara berbeda
dengan menggunakan unsur-unsur kebudayaan Korea tanpa harus terhalang oleh
ruang dan waktu sehingga masyarakat Internasional dapat mengetahui tentang kebudayaan
Korea tanpa harus datang secara langsung ke kawasan Semenanjung Korea, namun mereka
dapat mengetahuinya dari tempat dimana mereka berada kapan saja. Salah satu cara
yang dilakukan Korea Selatan untuk melakukan globalisasi kebudayaan Korea tersebut adalah
dengan menciptakan sebuah produk hiburan Korea Selatan berupa Hallyu
B. BUDAYA KOREA.
Hallyu berasal dari kata Hán liú yang berarti Korean Wave
atau Gelombang Korea. Beberapa komponen utama
pembentuk Hallyu Sebagian besar diwujudkan dalam
beberapa produk hiburan, seperti film, drama seri (kdrama)
dan juga musik pop (k-pop) yang selanjutnya memiliki
peranan penting bagi Korea Selatan atas tersebarnya produk
kebudayaan Korea lainnya di luar negeri. Kepopuleran
produk budaya Korea secara global hampir di seluruh
lapisan negara di dunia melalui media massa, jaringan
internet dan Juga televisi (tv) inilah yang selanjutnya
disebut-sebut sebagai Hallyu
Tidak mengherankan apabila selanjutnya segala produk kebudayaan Korea sangat
dikenal sebagai produk Hallyu yang memiliki nilai jual sangat tinggi seiring
tingginya penikmat produk tersebut di berbagai negara, khususnya di kawasan
Asia Timur Laut dan Asia Tenggara. Menelisik lebih jauh ke belakang terhadap proses
pembuatan dan muatan yang terkandung di dalam produk Hallyu, sesungguhnya upaya
penyebaran produk kebudayaan Korea telah dilakukan sejak tahun 1997 ketika Korea
Selatan mengalami ketidakstabilan perekonomian negara akibat adanya Krisis
Finansial Asia yang terjadi pada pertengahan tahun tersebut. Adanya krisis Asia yang terjadi
pada pertengahan tahun 1997 ini memberikan dampak besar terhadap proses ekspor produk
makanan dan manufaktur Korea Selatan pada saat itu. Tidak lakunya produk-produk
ekspor tersebut juga memberikan dampak terhadap nilai perekonomian Korea Selatan
yang melemah dan turun hingga 7%..Akibatnya, cadangan devisa Korea Selatan harus
Mengalami kemerosotan bahkan hingga defisit
Mengetahui akan hal tersebut, pemerintah Korea Selatan mencoba untuk
melakukan ekspor produk budaya negaranya dan harus bersaing dengan
produk-produk kebudayaan dari AS, Jepang dan China. Seiring dengan
berjalannya waktu, produk ekspor budaya Korea Selatan semakin banyak
digemari oleh kalangan masyarakat Internasional dan populer di lingkungan
pasar global Seiring dengan berjalannya waktu memasuki abad 21, popularitas produk
Hallyu semakin mengalami peningkatan dan mulai memegang peranan
penting bagi Korea Selatan dalam menjalin hubungan dengan negara-negara
asing lainnya. Setelah berhasil menjadi sumber ekonomi baru bagi pemasukan
negara, Hallyu mulai dijadikan sebagai sarana soft diplomasi Korea Selatan
dengan negara lain tanpa harus menggunakan instrumen kekerasan atau pun
Tekanan.
Dalam hal ini, produk Hallyu dijadikan sebagai upaya pemerintah
Korea Selatan untuk mencapai kepentingan nasional negaranya dengan
mengedepankan keunggulan nilai-nilai budaya dan moral.Pendek kata, semakin maraknya
ekspor produk Hallyu yang dilakukan oleh pemerintah Korea Selatan sebenarnya tidak telepas
dari inisiasi untuk menjadikan produk kebudayaan negaranya sebagai sumber pemasukan
ekonomi negara dengan memanfaatkan peluang yang terbuka lebar secara baik. Selain itu,
kegemaran masyarakat Internasional terhadap persebaran produk Hallyu sebenarnya juga
tidak terlepas dari muatan-muatan yang terkandung di dalam produk hiburan tersebut.
Meskipun Hallyu hanyalah sebatas produk kebudayaan Korea yang dikemas secara apik dan
menarik oleh Korea Selatan ke dalam produk hiburan, seperti film, k-drama dan k-pop,
Kebudayaan kental Korea lainnya yang sering ditayangkan secara
apik di dalam alur cerita drama berlatarkan sejarah (saegeuk)
adalah pakaian adat (hanboek) dan juga arsitektur tradhisional
Korea (hanoek). Tidak ketinggalan juga mengenai kebiasaan-
custom rakyat Korea yang telah terbentuk sememenjak kawasan
Semenanjung Korea belum mengalami pembagian
wilayah, yaitu minum-minuman keras atau soju. Meskipun
minum-minuman keras memberikan konotasi negatif terhadap
perilaku kehidupan di lingkungan masyarakat, namun hal tersebut
merupakan kebiasaan yang sudah menjadi budaya di tengah-
tengah rakyat Korea untuk menghilangkan lelah setelah
seharian bekerja keras dan para kreator produk hiburan Korea
Selatan tidak pernah melupakan kebiasaan tersebut untuk
disisipkan ke dalam hasil karya produk hiburan mereka
semenjak pembagian dan perpisahan satu suku bangsa
Korea menjadi dua wilayah berbeda yang saling bertentangan satu sama lain
telah menjadikan pemerintah Korea Utara melakukan reaksi keras atas segala
persebaran produk yang berkaitan dengan Korea Selatan, sekali pun itu adalah
produk budaya. Bahkan setelah berlangsungnya perpisahan tersebut selama
lebih dari setengah abad, reaksi keras tersebut masih tetap dilakukan oleh
pemerintah Korea Utara dengan memberikan hukuman terhadap seseorang
yang mengetahui atau mempunyai sesuatu tentang Korea Selatan di Utara.7
Hukuman tersebut menjadi sebuah kenyataan dengan adanya pemberitaan di
berbagai media massa yang mengabarkan bahwa pada tanggal 3 November
2013, pemerintah Korea Utara telah melakukan hukuman terhadap puluhan
warganya yang diketahui telah menonton produk hiburan dari Korea Selata
Kesenian Korea adalah jenis kesenian yang
berkembang di Korea sejak zaman kuno. Ciri-
ciri kesenian visual yang diproduksi oleh rakyat
Semenanjung Korea menunjukkan
kesederhanaan, spontanitas, dan naturalisme
C.Sejarah Kesenian Korea
Kesenian awal Korea menerima banyak pengaruh
Tionghoa, yang dimulai dengan berdirinya koloni-koloni
Tiongkok pada tahun 108 SM di bekas wilayah kerajaan
Gojoseon. Agama Buddha diperkenalkan dari Tiongkok
pada tahun 372, menjadi sumber inspirasi karya seni bangsa
Korea sampai abad ke-15. Pada masa Tiga Kerajaan, karya-
karya seni Korea diciptakan dalam bentuk-bentuk arsitektur
pagoda, perhiasan, tembikar, dan ukir-ukiran sebagai
dedikasi terhadap Buddhisme.[2]
Bentuk keterampilan seni orang dari kerajaan Goguryeo
diperlihatkan dengan lukisan dinding di kuburan-kuburan
kuno di ibu kota pertama Goguryeo (sekarang di Manchuria)
dan beberapa di Kangseo, provinsi Pyongan Selatan. Orang
Silla menciptakan seni musik Hyangga yang umumnya
berisi syair-syair Buddhis.
Dinasti Goryeo
Buddhisme berkembang lebih kuat di negeri Goryeo dan dominan pada budaya seni
mereka.[2] Dalam bidang arsitektur, banyak pagoda, arca dan kuil-kuil Buddha
dibangun, contohnya Kuil Buseok dan Kuil Sudeok. Pada masa ini musik Tionghoa
diimpor dari Tang dan Song yang dinamakan Dangak dan Aak. Musik-musik ini
berkembang bersama musik asli, Hyangak. Karya seni terbesar dari zaman ini
kemungkinan adalah seni Keramik Hijau Goryeo yang diperkenalkan dari Song
namun berhasil diciptakan dengan gaya tersendiri sehingga menarik perhatian
penikmat seni di Tiongkok dan Timur Tengah
Dinasti Joseon
Pada masa Dinasti Joseon, kesenian lukisan berkembang pesat. Seni lukis awal
Joseon dipengaruhi oleh cara melukis gaya Tionghoa, tetapi pada masa-masa
berikutnya, para seniman Joseon mulai mengembangkan gaya mereka
tersendiri.Para pelukis di kantor pelukis pemerintah (dohwaseo), melukis dalam
berbagai jenis tema, mulai dari bunga, tanaman, burung, potret diri, kehidupan
sehari-hari dan hewan. Beberapa pelukis Joseon yang terbesar adalah Kim Hong-
do dan Jeong Seon.
Musik tradisional dibina istana kerajaan dan kuil-kuil
Konfusius. Bangsawan menikmati musik istana yang
dipentaskan oleh para musisi dan penari istana yang
ekslusif. Seni arsitektur terlihat dari konstruksi bangunan-
bangunan istana dan pendopo yang diwarnai secara meriah
dengan teknik dancheong. Sebagian besar arsitektur Joseon
musnah terbakar oleh invasi Jepang di akhir abad ke-16.
Beberapa sisa bangunan yang selamat adalah Namdaemun
dan Dongdaemun. Pada akhir periode Joseon, budaya barat
dan Jepang mulai masuk dan mempengaruhi kesenian
Korea.
THANKS

More Related Content

Similar to KoreaBudaya

123777380 seni-budaya-macanegara-nama-nurhani-kelas-xii-ipa-1
123777380 seni-budaya-macanegara-nama-nurhani-kelas-xii-ipa-1123777380 seni-budaya-macanegara-nama-nurhani-kelas-xii-ipa-1
123777380 seni-budaya-macanegara-nama-nurhani-kelas-xii-ipa-1Warnet Raha
 
ANCAMAN BUDAYA POP KOREA TERHADAP EKSISTENSI BUDAYA LOKAL DI INDONESIA
ANCAMAN BUDAYA POP KOREA TERHADAP EKSISTENSI BUDAYA LOKAL DI INDONESIAANCAMAN BUDAYA POP KOREA TERHADAP EKSISTENSI BUDAYA LOKAL DI INDONESIA
ANCAMAN BUDAYA POP KOREA TERHADAP EKSISTENSI BUDAYA LOKAL DI INDONESIAAlvin Agustino Saputra
 
MAKALAH NELLI PERADABAN ISLAM DI KOREA SELATAN.docx
MAKALAH NELLI PERADABAN ISLAM DI KOREA SELATAN.docxMAKALAH NELLI PERADABAN ISLAM DI KOREA SELATAN.docx
MAKALAH NELLI PERADABAN ISLAM DI KOREA SELATAN.docxssuser5705c8
 
MARAKNYA BUDAYA KORAN WAVE DI KALANGAN REMAJA.pptx
MARAKNYA BUDAYA KORAN WAVE DI KALANGAN REMAJA.pptxMARAKNYA BUDAYA KORAN WAVE DI KALANGAN REMAJA.pptx
MARAKNYA BUDAYA KORAN WAVE DI KALANGAN REMAJA.pptxFarikaZadaAlAmadea
 
PPT Perkembangan Seni Rupa Jepang.pptx
PPT Perkembangan Seni Rupa Jepang.pptxPPT Perkembangan Seni Rupa Jepang.pptx
PPT Perkembangan Seni Rupa Jepang.pptxLathifahRahimah1
 
Slide pembelajaran IPS kelas 8 bab 4 kurikulum 2013
Slide pembelajaran IPS kelas 8 bab 4 kurikulum 2013Slide pembelajaran IPS kelas 8 bab 4 kurikulum 2013
Slide pembelajaran IPS kelas 8 bab 4 kurikulum 2013irenefakhrozi
 
BUNYI MERDEKA : SEJARAH SOSIAL DAN TINJAUAN MUSIKOLOGI LAGU KEBANGSAAN INDONE...
BUNYI MERDEKA : SEJARAH SOSIAL DAN TINJAUAN MUSIKOLOGI LAGU KEBANGSAAN INDONE...BUNYI MERDEKA : SEJARAH SOSIAL DAN TINJAUAN MUSIKOLOGI LAGU KEBANGSAAN INDONE...
BUNYI MERDEKA : SEJARAH SOSIAL DAN TINJAUAN MUSIKOLOGI LAGU KEBANGSAAN INDONE...primagraphology consulting
 
Bunyi merdeka-e-book-171008020659
Bunyi merdeka-e-book-171008020659Bunyi merdeka-e-book-171008020659
Bunyi merdeka-e-book-171008020659muhammad tarmizi
 
Jepang.docx
Jepang.docxJepang.docx
Jepang.docxALIMIN10
 
Bab 1 antara kolonialisme dan imperialisme (1)
Bab 1 antara kolonialisme dan imperialisme (1)Bab 1 antara kolonialisme dan imperialisme (1)
Bab 1 antara kolonialisme dan imperialisme (1)maalaman
 
Seni rupa jepang_21020049.pptx
Seni rupa jepang_21020049.pptxSeni rupa jepang_21020049.pptx
Seni rupa jepang_21020049.pptxErik834794
 
PPT Perkembangan Seni Rupa Jepang.pdf
PPT Perkembangan Seni Rupa Jepang.pdfPPT Perkembangan Seni Rupa Jepang.pdf
PPT Perkembangan Seni Rupa Jepang.pdfssusercbf592
 
Muzik merupakan salah satu aspek kesenian yang paling penting dalam tamadun ...
Muzik merupakan salah satu aspek kesenian yang paling penting dalam  tamadun ...Muzik merupakan salah satu aspek kesenian yang paling penting dalam  tamadun ...
Muzik merupakan salah satu aspek kesenian yang paling penting dalam tamadun ...Lexare1718
 

Similar to KoreaBudaya (20)

123777380 seni-budaya-macanegara-nama-nurhani-kelas-xii-ipa-1
123777380 seni-budaya-macanegara-nama-nurhani-kelas-xii-ipa-1123777380 seni-budaya-macanegara-nama-nurhani-kelas-xii-ipa-1
123777380 seni-budaya-macanegara-nama-nurhani-kelas-xii-ipa-1
 
ANCAMAN BUDAYA POP KOREA TERHADAP EKSISTENSI BUDAYA LOKAL DI INDONESIA
ANCAMAN BUDAYA POP KOREA TERHADAP EKSISTENSI BUDAYA LOKAL DI INDONESIAANCAMAN BUDAYA POP KOREA TERHADAP EKSISTENSI BUDAYA LOKAL DI INDONESIA
ANCAMAN BUDAYA POP KOREA TERHADAP EKSISTENSI BUDAYA LOKAL DI INDONESIA
 
MAKALAH NELLI PERADABAN ISLAM DI KOREA SELATAN.docx
MAKALAH NELLI PERADABAN ISLAM DI KOREA SELATAN.docxMAKALAH NELLI PERADABAN ISLAM DI KOREA SELATAN.docx
MAKALAH NELLI PERADABAN ISLAM DI KOREA SELATAN.docx
 
MARAKNYA BUDAYA KORAN WAVE DI KALANGAN REMAJA.pptx
MARAKNYA BUDAYA KORAN WAVE DI KALANGAN REMAJA.pptxMARAKNYA BUDAYA KORAN WAVE DI KALANGAN REMAJA.pptx
MARAKNYA BUDAYA KORAN WAVE DI KALANGAN REMAJA.pptx
 
PPT Perkembangan Seni Rupa Jepang.pptx
PPT Perkembangan Seni Rupa Jepang.pptxPPT Perkembangan Seni Rupa Jepang.pptx
PPT Perkembangan Seni Rupa Jepang.pptx
 
Slide pembelajaran IPS kelas 8 bab 4 kurikulum 2013
Slide pembelajaran IPS kelas 8 bab 4 kurikulum 2013Slide pembelajaran IPS kelas 8 bab 4 kurikulum 2013
Slide pembelajaran IPS kelas 8 bab 4 kurikulum 2013
 
Konsep dasar sejarah
Konsep dasar sejarahKonsep dasar sejarah
Konsep dasar sejarah
 
BUNYI MERDEKA : SEJARAH SOSIAL DAN TINJAUAN MUSIKOLOGI LAGU KEBANGSAAN INDONE...
BUNYI MERDEKA : SEJARAH SOSIAL DAN TINJAUAN MUSIKOLOGI LAGU KEBANGSAAN INDONE...BUNYI MERDEKA : SEJARAH SOSIAL DAN TINJAUAN MUSIKOLOGI LAGU KEBANGSAAN INDONE...
BUNYI MERDEKA : SEJARAH SOSIAL DAN TINJAUAN MUSIKOLOGI LAGU KEBANGSAAN INDONE...
 
Bunyi merdeka-e-book-171008020659
Bunyi merdeka-e-book-171008020659Bunyi merdeka-e-book-171008020659
Bunyi merdeka-e-book-171008020659
 
Artikel Jepang
Artikel JepangArtikel Jepang
Artikel Jepang
 
Pancasila pptx
Pancasila pptxPancasila pptx
Pancasila pptx
 
Peradaban China
Peradaban ChinaPeradaban China
Peradaban China
 
Jepang.docx
Jepang.docxJepang.docx
Jepang.docx
 
MAKALAH KEBUDAYAAN KAB. MUNA
MAKALAH KEBUDAYAAN KAB. MUNAMAKALAH KEBUDAYAAN KAB. MUNA
MAKALAH KEBUDAYAAN KAB. MUNA
 
Bab 1 antara kolonialisme dan imperialisme (1)
Bab 1 antara kolonialisme dan imperialisme (1)Bab 1 antara kolonialisme dan imperialisme (1)
Bab 1 antara kolonialisme dan imperialisme (1)
 
Budaya mulok SEJARAH KABUPATEN MUNA
Budaya mulok SEJARAH KABUPATEN MUNABudaya mulok SEJARAH KABUPATEN MUNA
Budaya mulok SEJARAH KABUPATEN MUNA
 
Makalah tugas pkn q
Makalah tugas pkn qMakalah tugas pkn q
Makalah tugas pkn q
 
Seni rupa jepang_21020049.pptx
Seni rupa jepang_21020049.pptxSeni rupa jepang_21020049.pptx
Seni rupa jepang_21020049.pptx
 
PPT Perkembangan Seni Rupa Jepang.pdf
PPT Perkembangan Seni Rupa Jepang.pdfPPT Perkembangan Seni Rupa Jepang.pdf
PPT Perkembangan Seni Rupa Jepang.pdf
 
Muzik merupakan salah satu aspek kesenian yang paling penting dalam tamadun ...
Muzik merupakan salah satu aspek kesenian yang paling penting dalam  tamadun ...Muzik merupakan salah satu aspek kesenian yang paling penting dalam  tamadun ...
Muzik merupakan salah satu aspek kesenian yang paling penting dalam tamadun ...
 

Recently uploaded

Membuat Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di dalam Kelas
Membuat Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di dalam KelasMembuat Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di dalam Kelas
Membuat Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di dalam KelasHardaminOde2
 
TPPK_panduan pembentukan tim TPPK di satuan pendidikan
TPPK_panduan pembentukan tim TPPK di satuan pendidikanTPPK_panduan pembentukan tim TPPK di satuan pendidikan
TPPK_panduan pembentukan tim TPPK di satuan pendidikanNiKomangRaiVerawati
 
MA Kelas XII Bab 1 materi musik mkontemnporerFase F.pdf
MA Kelas XII  Bab 1 materi musik mkontemnporerFase F.pdfMA Kelas XII  Bab 1 materi musik mkontemnporerFase F.pdf
MA Kelas XII Bab 1 materi musik mkontemnporerFase F.pdfcicovendra
 
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptxPPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptxalalfardilah
 
Jurnal Dwi mingguan modul 1.2-gurupenggerak.pptx
Jurnal Dwi mingguan modul 1.2-gurupenggerak.pptxJurnal Dwi mingguan modul 1.2-gurupenggerak.pptx
Jurnal Dwi mingguan modul 1.2-gurupenggerak.pptxBambang440423
 
Materi power point Kepemimpinan leadership .ppt
Materi power point Kepemimpinan leadership .pptMateri power point Kepemimpinan leadership .ppt
Materi power point Kepemimpinan leadership .pptAcemediadotkoM1
 
Demonstrasi Kontekstual Modul 1.2. pdf
Demonstrasi Kontekstual  Modul 1.2.  pdfDemonstrasi Kontekstual  Modul 1.2.  pdf
Demonstrasi Kontekstual Modul 1.2. pdfvebronialite32
 
UNGGAH PEGANGAN LOKAKARYA DAN PENDAMPINGAN INDIVIDU DALAM KEGIATAN PEMBEKALAN...
UNGGAH PEGANGAN LOKAKARYA DAN PENDAMPINGAN INDIVIDU DALAM KEGIATAN PEMBEKALAN...UNGGAH PEGANGAN LOKAKARYA DAN PENDAMPINGAN INDIVIDU DALAM KEGIATAN PEMBEKALAN...
UNGGAH PEGANGAN LOKAKARYA DAN PENDAMPINGAN INDIVIDU DALAM KEGIATAN PEMBEKALAN...jumadsmanesi
 
Pembahasan Soal UKOM gerontik persiapan ukomnas
Pembahasan Soal UKOM gerontik persiapan ukomnasPembahasan Soal UKOM gerontik persiapan ukomnas
Pembahasan Soal UKOM gerontik persiapan ukomnasAZakariaAmien1
 
polinomial dan suku banyak kelas 11..ppt
polinomial dan suku banyak kelas 11..pptpolinomial dan suku banyak kelas 11..ppt
polinomial dan suku banyak kelas 11..pptGirl38
 
Catatan di setiap Indikator Fokus Perilaku
Catatan di setiap Indikator Fokus PerilakuCatatan di setiap Indikator Fokus Perilaku
Catatan di setiap Indikator Fokus PerilakuHANHAN164733
 
Materi Lingkaran kelas 6 terlengkap.pptx
Materi Lingkaran kelas 6 terlengkap.pptxMateri Lingkaran kelas 6 terlengkap.pptx
Materi Lingkaran kelas 6 terlengkap.pptxshafiraramadhani9
 
RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN...
RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN...RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN...
RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN...Kanaidi ken
 
PPT TEKS TANGGAPAN KELAS 7 KURIKUKULM MERDEKA
PPT TEKS TANGGAPAN KELAS 7 KURIKUKULM MERDEKAPPT TEKS TANGGAPAN KELAS 7 KURIKUKULM MERDEKA
PPT TEKS TANGGAPAN KELAS 7 KURIKUKULM MERDEKARenoMardhatillahS
 
PEMIKIRAN POLITIK Jean Jacques Rousseau.pdf
PEMIKIRAN POLITIK Jean Jacques  Rousseau.pdfPEMIKIRAN POLITIK Jean Jacques  Rousseau.pdf
PEMIKIRAN POLITIK Jean Jacques Rousseau.pdfMMeizaFachri
 
Edukasi Haji 2023 pembinaan jemaah hajii
Edukasi Haji 2023 pembinaan jemaah hajiiEdukasi Haji 2023 pembinaan jemaah hajii
Edukasi Haji 2023 pembinaan jemaah hajiiIntanHanifah4
 
Materi Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptx
Materi Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptxMateri Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptx
Materi Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptxRezaWahyuni6
 
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docx
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docxModul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docx
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docxherisriwahyuni
 
AKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdf
AKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdfAKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdf
AKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdfTaqdirAlfiandi1
 
SILABUS MATEMATIKA SMP kurikulum K13.docx
SILABUS MATEMATIKA SMP kurikulum K13.docxSILABUS MATEMATIKA SMP kurikulum K13.docx
SILABUS MATEMATIKA SMP kurikulum K13.docxrahmaamaw03
 

Recently uploaded (20)

Membuat Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di dalam Kelas
Membuat Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di dalam KelasMembuat Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di dalam Kelas
Membuat Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di dalam Kelas
 
TPPK_panduan pembentukan tim TPPK di satuan pendidikan
TPPK_panduan pembentukan tim TPPK di satuan pendidikanTPPK_panduan pembentukan tim TPPK di satuan pendidikan
TPPK_panduan pembentukan tim TPPK di satuan pendidikan
 
MA Kelas XII Bab 1 materi musik mkontemnporerFase F.pdf
MA Kelas XII  Bab 1 materi musik mkontemnporerFase F.pdfMA Kelas XII  Bab 1 materi musik mkontemnporerFase F.pdf
MA Kelas XII Bab 1 materi musik mkontemnporerFase F.pdf
 
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptxPPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
 
Jurnal Dwi mingguan modul 1.2-gurupenggerak.pptx
Jurnal Dwi mingguan modul 1.2-gurupenggerak.pptxJurnal Dwi mingguan modul 1.2-gurupenggerak.pptx
Jurnal Dwi mingguan modul 1.2-gurupenggerak.pptx
 
Materi power point Kepemimpinan leadership .ppt
Materi power point Kepemimpinan leadership .pptMateri power point Kepemimpinan leadership .ppt
Materi power point Kepemimpinan leadership .ppt
 
Demonstrasi Kontekstual Modul 1.2. pdf
Demonstrasi Kontekstual  Modul 1.2.  pdfDemonstrasi Kontekstual  Modul 1.2.  pdf
Demonstrasi Kontekstual Modul 1.2. pdf
 
UNGGAH PEGANGAN LOKAKARYA DAN PENDAMPINGAN INDIVIDU DALAM KEGIATAN PEMBEKALAN...
UNGGAH PEGANGAN LOKAKARYA DAN PENDAMPINGAN INDIVIDU DALAM KEGIATAN PEMBEKALAN...UNGGAH PEGANGAN LOKAKARYA DAN PENDAMPINGAN INDIVIDU DALAM KEGIATAN PEMBEKALAN...
UNGGAH PEGANGAN LOKAKARYA DAN PENDAMPINGAN INDIVIDU DALAM KEGIATAN PEMBEKALAN...
 
Pembahasan Soal UKOM gerontik persiapan ukomnas
Pembahasan Soal UKOM gerontik persiapan ukomnasPembahasan Soal UKOM gerontik persiapan ukomnas
Pembahasan Soal UKOM gerontik persiapan ukomnas
 
polinomial dan suku banyak kelas 11..ppt
polinomial dan suku banyak kelas 11..pptpolinomial dan suku banyak kelas 11..ppt
polinomial dan suku banyak kelas 11..ppt
 
Catatan di setiap Indikator Fokus Perilaku
Catatan di setiap Indikator Fokus PerilakuCatatan di setiap Indikator Fokus Perilaku
Catatan di setiap Indikator Fokus Perilaku
 
Materi Lingkaran kelas 6 terlengkap.pptx
Materi Lingkaran kelas 6 terlengkap.pptxMateri Lingkaran kelas 6 terlengkap.pptx
Materi Lingkaran kelas 6 terlengkap.pptx
 
RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN...
RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN...RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN...
RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN...
 
PPT TEKS TANGGAPAN KELAS 7 KURIKUKULM MERDEKA
PPT TEKS TANGGAPAN KELAS 7 KURIKUKULM MERDEKAPPT TEKS TANGGAPAN KELAS 7 KURIKUKULM MERDEKA
PPT TEKS TANGGAPAN KELAS 7 KURIKUKULM MERDEKA
 
PEMIKIRAN POLITIK Jean Jacques Rousseau.pdf
PEMIKIRAN POLITIK Jean Jacques  Rousseau.pdfPEMIKIRAN POLITIK Jean Jacques  Rousseau.pdf
PEMIKIRAN POLITIK Jean Jacques Rousseau.pdf
 
Edukasi Haji 2023 pembinaan jemaah hajii
Edukasi Haji 2023 pembinaan jemaah hajiiEdukasi Haji 2023 pembinaan jemaah hajii
Edukasi Haji 2023 pembinaan jemaah hajii
 
Materi Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptx
Materi Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptxMateri Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptx
Materi Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptx
 
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docx
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docxModul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docx
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docx
 
AKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdf
AKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdfAKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdf
AKSI NYATA Strategi Penerapan Kurikulum Merdeka di Kelas (1).pdf
 
SILABUS MATEMATIKA SMP kurikulum K13.docx
SILABUS MATEMATIKA SMP kurikulum K13.docxSILABUS MATEMATIKA SMP kurikulum K13.docx
SILABUS MATEMATIKA SMP kurikulum K13.docx
 

KoreaBudaya

  • 1. Sejarah dan perkembangan kebudayaan Korea NAMA :VINA TIAYUSTINA NIM :21020036
  • 2. Korea merupakan salah satu negara yang terletak di kawasan Asia Timur Laut. Sejak jaman dahulu, di seluruh kawasan Asia Timur Laut hanya terdapat tiga negara yang terdiri atas satu suku bangsa, yaitu Korea, China dan Jepang. Menurut para ahli purbakala, suku-suku dari rumpun Ural-Altai yang melakukan perpindahan pada Zaman Batu Baru pernah bermukim di seluruh kawasan Semenanjung Korea dan sebagian Manchuria pada abad ke-10 Sebelum Masehi (SM). Suku-suku dari rumpun Ural-Altai ini menjadi akar dari kemunculan bangsa Korea yang lebih dikenal berasal dari keturunan suku bangsa Mongolia. Ketika Semenanjung Korea mulai didiami oleh suku-suku dari rumpun Ural-Altai pada Zaman Batu Baru, sejarawan Korea menggambarkan bahwa Dan Gun merupakan leluhur dari bangsa Korea. A. Sejarah Perkrmbangan.
  • 3. Beliau turun dari kahyangan untuk memimpin suku-suku primitif yang bermukim di kawasan Semenanjung Korea dan mendirikan negara Korea Kuno di sekitar kaki Gunung Baekdu pada tahun 2333 SM. Oleh karena itu, rakyat Korea dari masa ke masa menganggap bahwa Gunung Baekdu yang terletak di ujung Utara Korea sebagai tempat suci dan tempat asal-usul mereka. Awal mula peradaban Semenanjung Korea bisa dikatakan berawal dari berdirinya Kerajaan Kokuryo sebagai kerajaan pertama di Kawasan Semenanjung Korea. Seiring dengan adanya perpindahan suku bangsa Mongolia dari rumpun Ural-Altai yang bermukim di seluruh Kawasan Semenanjung Korea dan sebagian Manchuria, seiring itu pula leluhur bangsa Korea mulai menerima pengetahuan mengenai ajaran-ajaran Konfusius atau Kong Hu Chu yang dibawa oleh suku-suku dari rumpun Ural-Altai ke luar kawasan daratan China.
  • 4. Berlanjut pada masa pemerintahan rakyat Korea oleh Dinasti Chosun (1392-1910). Pada masa ini, rakyat Korea telah diajarkan oleh Raja Se-Jong mengenai abjad Korea yang resmi diumumkan pada tanggal 9 Oktober 1446 dengan nama Hangul. Bahkan dengan seiring berjalannya waktu, Lembaga Bahasa Korea pun juga ikut didirikan pada tahun 1908. Meskipun banyak para sarjana ilmu Konfusius menganggap bahwa kebudayaan Korea tidak dapat dipisahkan oleh kebudayaan China, namun rakyat Korea tetap mendukung dan mempelajari abjad Hangul sebagai abjad rakyat Korea.. Tidak hanya abjad, bahkan rakyat Korea pun juga bangga menggunakan bahasa Korea sebagai bahasa ibu mereka.
  • 5. Perkembangan bahasa dan abjad di tengah-tengah rakyat Korea ini menjadi budaya selanjutnya yang ternyata mampu dipertaruhkan oleh Sebagian rakyat korea yang selalu memperoleh gangguan dari negara-negara tetangga, seperti china dan jepang. Eksistensi peradaban bangsa Korea berakhir ketika pengaruh asing, yaitu Jepang mulai memasuki kawasan Semenanjung Korea dan berniat menjadikan kawasan tersebut sebagai bagian dari wilayah mereka dengan cara menghancurkan tatanan kehidupan masyarakat Korea dan memasukkan masyarakat Korea ke dalam struktur masyarakat Jepang. . Namun, masa penjajahan Jepang harus berakhir ketika negara tersebut memperoleh kiriman bom atom dari Amerika Serikat (AS) menjelang akhir Perang Dunia II (PD II) tahun 1945 ketika AS bersekutu dengan Uni Soviet (Soviet) untuk berperang melawan Jepang.
  • 6. Sampai pada akhirnya, rakyat Korea menyatakan kemerdekaan Semenanjung Korea pada tanggal 15 Agustus 1945 sebagai hari dimana bangsa Korea terlepas dari masa penjajahan Jepang selama lebih dari tiga dasawarsa. Kebebasan Semenanjung Korea dari masa penjajahan tidak serta-merta menjadikan negara ini menjadi sebuah negara yang dapat berdiri utuh selamanya. Namun tiga tahun setelah terlepas dari masa penjajahan Jepang, tepatnya tahun 1948, kawasan Semenanjung Korea justru harus mengalami perpecahan wilayah pada garis 380 Semenanjung Korea harus menerima kenyataan dimana satu kawasan mereka harus terbagi atas wilayah Utara dan juga wilayah Selatan sebagai hasil dari adanya Perundingan Sekutu antara AS dengan Soviet setelah berakhirnya PD II
  • 7. Meskipun kawasan Semenanjung Korea terbagi dan terpisah menjadi dua wilayah, namun rakyat Korea Selatan selalu berusaha melakukan penyatuan negara dan bangsa demi keutuhan suku bangsa Korea. Selain mengupayakan penyatuan negara dan bangsa Korea, Korea Selatan juga berupaya melakukan globalisasi kebudayaan Korea di tengah-tengah masyarakat Internasional. Dengan memanfaatkan globalisasi, Korea Selatan berusaha menciptakan interaksi dan integrasi antar masyarakat, perusahaan dan pemerintahan dari negara-negara berbeda dengan menggunakan unsur-unsur kebudayaan Korea tanpa harus terhalang oleh ruang dan waktu sehingga masyarakat Internasional dapat mengetahui tentang kebudayaan Korea tanpa harus datang secara langsung ke kawasan Semenanjung Korea, namun mereka dapat mengetahuinya dari tempat dimana mereka berada kapan saja. Salah satu cara yang dilakukan Korea Selatan untuk melakukan globalisasi kebudayaan Korea tersebut adalah dengan menciptakan sebuah produk hiburan Korea Selatan berupa Hallyu
  • 8. B. BUDAYA KOREA. Hallyu berasal dari kata Hán liú yang berarti Korean Wave atau Gelombang Korea. Beberapa komponen utama pembentuk Hallyu Sebagian besar diwujudkan dalam beberapa produk hiburan, seperti film, drama seri (kdrama) dan juga musik pop (k-pop) yang selanjutnya memiliki peranan penting bagi Korea Selatan atas tersebarnya produk kebudayaan Korea lainnya di luar negeri. Kepopuleran produk budaya Korea secara global hampir di seluruh lapisan negara di dunia melalui media massa, jaringan internet dan Juga televisi (tv) inilah yang selanjutnya disebut-sebut sebagai Hallyu
  • 9. Tidak mengherankan apabila selanjutnya segala produk kebudayaan Korea sangat dikenal sebagai produk Hallyu yang memiliki nilai jual sangat tinggi seiring tingginya penikmat produk tersebut di berbagai negara, khususnya di kawasan Asia Timur Laut dan Asia Tenggara. Menelisik lebih jauh ke belakang terhadap proses pembuatan dan muatan yang terkandung di dalam produk Hallyu, sesungguhnya upaya penyebaran produk kebudayaan Korea telah dilakukan sejak tahun 1997 ketika Korea Selatan mengalami ketidakstabilan perekonomian negara akibat adanya Krisis Finansial Asia yang terjadi pada pertengahan tahun tersebut. Adanya krisis Asia yang terjadi pada pertengahan tahun 1997 ini memberikan dampak besar terhadap proses ekspor produk makanan dan manufaktur Korea Selatan pada saat itu. Tidak lakunya produk-produk ekspor tersebut juga memberikan dampak terhadap nilai perekonomian Korea Selatan yang melemah dan turun hingga 7%..Akibatnya, cadangan devisa Korea Selatan harus Mengalami kemerosotan bahkan hingga defisit
  • 10. Mengetahui akan hal tersebut, pemerintah Korea Selatan mencoba untuk melakukan ekspor produk budaya negaranya dan harus bersaing dengan produk-produk kebudayaan dari AS, Jepang dan China. Seiring dengan berjalannya waktu, produk ekspor budaya Korea Selatan semakin banyak digemari oleh kalangan masyarakat Internasional dan populer di lingkungan pasar global Seiring dengan berjalannya waktu memasuki abad 21, popularitas produk Hallyu semakin mengalami peningkatan dan mulai memegang peranan penting bagi Korea Selatan dalam menjalin hubungan dengan negara-negara asing lainnya. Setelah berhasil menjadi sumber ekonomi baru bagi pemasukan negara, Hallyu mulai dijadikan sebagai sarana soft diplomasi Korea Selatan dengan negara lain tanpa harus menggunakan instrumen kekerasan atau pun Tekanan.
  • 11. Dalam hal ini, produk Hallyu dijadikan sebagai upaya pemerintah Korea Selatan untuk mencapai kepentingan nasional negaranya dengan mengedepankan keunggulan nilai-nilai budaya dan moral.Pendek kata, semakin maraknya ekspor produk Hallyu yang dilakukan oleh pemerintah Korea Selatan sebenarnya tidak telepas dari inisiasi untuk menjadikan produk kebudayaan negaranya sebagai sumber pemasukan ekonomi negara dengan memanfaatkan peluang yang terbuka lebar secara baik. Selain itu, kegemaran masyarakat Internasional terhadap persebaran produk Hallyu sebenarnya juga tidak terlepas dari muatan-muatan yang terkandung di dalam produk hiburan tersebut. Meskipun Hallyu hanyalah sebatas produk kebudayaan Korea yang dikemas secara apik dan menarik oleh Korea Selatan ke dalam produk hiburan, seperti film, k-drama dan k-pop,
  • 12. Kebudayaan kental Korea lainnya yang sering ditayangkan secara apik di dalam alur cerita drama berlatarkan sejarah (saegeuk) adalah pakaian adat (hanboek) dan juga arsitektur tradhisional Korea (hanoek). Tidak ketinggalan juga mengenai kebiasaan- custom rakyat Korea yang telah terbentuk sememenjak kawasan Semenanjung Korea belum mengalami pembagian wilayah, yaitu minum-minuman keras atau soju. Meskipun minum-minuman keras memberikan konotasi negatif terhadap perilaku kehidupan di lingkungan masyarakat, namun hal tersebut merupakan kebiasaan yang sudah menjadi budaya di tengah- tengah rakyat Korea untuk menghilangkan lelah setelah seharian bekerja keras dan para kreator produk hiburan Korea Selatan tidak pernah melupakan kebiasaan tersebut untuk disisipkan ke dalam hasil karya produk hiburan mereka
  • 13. semenjak pembagian dan perpisahan satu suku bangsa Korea menjadi dua wilayah berbeda yang saling bertentangan satu sama lain telah menjadikan pemerintah Korea Utara melakukan reaksi keras atas segala persebaran produk yang berkaitan dengan Korea Selatan, sekali pun itu adalah produk budaya. Bahkan setelah berlangsungnya perpisahan tersebut selama lebih dari setengah abad, reaksi keras tersebut masih tetap dilakukan oleh pemerintah Korea Utara dengan memberikan hukuman terhadap seseorang yang mengetahui atau mempunyai sesuatu tentang Korea Selatan di Utara.7 Hukuman tersebut menjadi sebuah kenyataan dengan adanya pemberitaan di berbagai media massa yang mengabarkan bahwa pada tanggal 3 November 2013, pemerintah Korea Utara telah melakukan hukuman terhadap puluhan warganya yang diketahui telah menonton produk hiburan dari Korea Selata
  • 14. Kesenian Korea adalah jenis kesenian yang berkembang di Korea sejak zaman kuno. Ciri- ciri kesenian visual yang diproduksi oleh rakyat Semenanjung Korea menunjukkan kesederhanaan, spontanitas, dan naturalisme C.Sejarah Kesenian Korea
  • 15. Kesenian awal Korea menerima banyak pengaruh Tionghoa, yang dimulai dengan berdirinya koloni-koloni Tiongkok pada tahun 108 SM di bekas wilayah kerajaan Gojoseon. Agama Buddha diperkenalkan dari Tiongkok pada tahun 372, menjadi sumber inspirasi karya seni bangsa Korea sampai abad ke-15. Pada masa Tiga Kerajaan, karya- karya seni Korea diciptakan dalam bentuk-bentuk arsitektur pagoda, perhiasan, tembikar, dan ukir-ukiran sebagai dedikasi terhadap Buddhisme.[2] Bentuk keterampilan seni orang dari kerajaan Goguryeo diperlihatkan dengan lukisan dinding di kuburan-kuburan kuno di ibu kota pertama Goguryeo (sekarang di Manchuria) dan beberapa di Kangseo, provinsi Pyongan Selatan. Orang Silla menciptakan seni musik Hyangga yang umumnya berisi syair-syair Buddhis.
  • 16. Dinasti Goryeo Buddhisme berkembang lebih kuat di negeri Goryeo dan dominan pada budaya seni mereka.[2] Dalam bidang arsitektur, banyak pagoda, arca dan kuil-kuil Buddha dibangun, contohnya Kuil Buseok dan Kuil Sudeok. Pada masa ini musik Tionghoa diimpor dari Tang dan Song yang dinamakan Dangak dan Aak. Musik-musik ini berkembang bersama musik asli, Hyangak. Karya seni terbesar dari zaman ini kemungkinan adalah seni Keramik Hijau Goryeo yang diperkenalkan dari Song namun berhasil diciptakan dengan gaya tersendiri sehingga menarik perhatian penikmat seni di Tiongkok dan Timur Tengah
  • 17. Dinasti Joseon Pada masa Dinasti Joseon, kesenian lukisan berkembang pesat. Seni lukis awal Joseon dipengaruhi oleh cara melukis gaya Tionghoa, tetapi pada masa-masa berikutnya, para seniman Joseon mulai mengembangkan gaya mereka tersendiri.Para pelukis di kantor pelukis pemerintah (dohwaseo), melukis dalam berbagai jenis tema, mulai dari bunga, tanaman, burung, potret diri, kehidupan sehari-hari dan hewan. Beberapa pelukis Joseon yang terbesar adalah Kim Hong- do dan Jeong Seon.
  • 18. Musik tradisional dibina istana kerajaan dan kuil-kuil Konfusius. Bangsawan menikmati musik istana yang dipentaskan oleh para musisi dan penari istana yang ekslusif. Seni arsitektur terlihat dari konstruksi bangunan- bangunan istana dan pendopo yang diwarnai secara meriah dengan teknik dancheong. Sebagian besar arsitektur Joseon musnah terbakar oleh invasi Jepang di akhir abad ke-16. Beberapa sisa bangunan yang selamat adalah Namdaemun dan Dongdaemun. Pada akhir periode Joseon, budaya barat dan Jepang mulai masuk dan mempengaruhi kesenian Korea. THANKS