SlideShare a Scribd company logo
1 of 6
Download to read offline
994 | Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 4(2), 2020
Volume 4 Issue 2 (2020) Pages 994-999
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini
ISSN: 2549-8959 (Online) 2356-1327 (Print)
Hubungan Game Online dengan Perkembangan Emosional
Anak Usia 5-6 Tahun
Diah Andika Sari 1, Ari Lela Nurjanah 2,
Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini, Universitas Muhammadiyah Jakarta
Taman Kanak-Kanak Pendawa, Pamulang, Tangerang Selatan
DOI: 10.31004/obsesi.v4i2.344
Abstrak
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara game online dengan
perkembangan emosional usia 5 – 6 tahun. Metode yang digunakan yaitu metode penelitian
kuantitatif korelasional, dengan teknik pengambilan sampel purposif sampling. Penelitian
ini dilaksanakan pada TK Pendawa di kelurahan Pondok Cabe, Kecamatan Pamulang,
kabupaten Tangerang Selatan, Propinsi Banten. Sampel berjumlah 40 anak, malalui
instrumen berupa angket kepada orangtua siswa. Dari hasil penelitian pada taraf signifikan
5% didapatkan bahwa nilai r hitung (0,416), lebih besar dari pada r table (0,320). Nilai r
hitung 0,416 berada pada rentang 0,40 – 0,70 yang bearti berada pada kategori korelasi yang
cukup kuat. Sedangkan nilai Koefisien Determinasi didapat sebesar 17%, yang artinya game
online mempunyai hubungan dengan perkembangan emosional anak usia 5 – 6 tahun
sebesar 17%, sedangkan sisanya berhubungan dengan faktor lain yang pada penelitian ini
tidak diteliti. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang
cukup kuat dan signifikan antara game online dengan perkembangan emosional anak usia 5-
6 tahun di TK Pendawa dikelurahan Pondok Cabe, kecamatan Tangerang Selatan, Banten.
Kata kunci: game online; perkembangan emosi; anak usia 5-6 tahun
Abstract
This study was aim to determine whether there was a relationship between online games
with emotional development of 5-6 years aged. The method used quantitative correlational
research methods, with a purposive sampling technique, in one of the Islamic Kindergarten
in the Pondok Cabe village, Pamulang Subdistrict, South Tangerang Regency, Banten
Province. A sample of 40 children, through the instrument in the form of a questionnaire to
the parents of students. From the results of the study at a significant level of 5% it was found
that the r count value (0.416) was bigger than the r table (0.320). r count value 0.416 is in the
range of 0.40 - 0.70 which means it was in the category of quite strong correlation. While the
Determination Coefficient value was 17%, which means that online games have a
relationship with the children aged 5-6 years emotional development by 17%, while the rest
were related to others which were not examine in this study. It can be concluded that there
was a fairly strong and significant relationship between online games and children 5-6 years
aged emotional development in one Islamic kindergarten in Pondok Cabe, South Tangerang,
Banten.
Keywords: online games; emotional development; children aged 5-6 years
Copyright (c) 2020 Diah Andika Sari, Ari Lela Nurjanah
Corresponding author :
Email Address diah_mursil@yahoo.com (Tangerang Selatan, Banten)
Received 26 November 2020, Accepted 12 March 2020, Published 14 March 2020
Hubungan Game Online dengan Perkembangan Emosional Anak Usia 5-6 Tahun
DOI: 10.31004/obsesi.v4i2.344
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 4(2), 2020 | 995
PENDAHULUAN
Emosi adalah keadaan perasaan yang banyak berpengaruh pada perilaku. Biasanya
emosi merupakan reaksi terhadap rangsang dari luar dan dalam diri individu (Prawitasllri
2016). Menurut Desmita emosi adalah suatu reaksi kompleks yang mengait satu tingkat
tinggi kegiatan dan perubahan-perubahan secara mendalam, serta dibarengi perasaan yang
kuat atau diseertai kedaan efektif.(Filtri and Sembiring 2018).
Emosi merupakan bentuk ungkapan yang muncul dari dalam diri, yang disebabkan
oleh kondisi dari lingkungan sekitar yang sesuai ataupun tidak sesuai dengan keinginan
diri. Emosi yang muncul dalam diri adalah sebagai bentuk reaksi akibat adanya tekanan
atau suatu hal yang menjadikan orang memunculkan emosinya.Emosi dapat bersifat negatif
dan positif.Reaksi yang negatif tentunya dapat merugikan diri sendiri. Sedangkan emosi
yang sifatnya positif adalah perasaan yang memang harus dimunculkan untuk memberikan
motivasi bagi diri sendiri dan juga orang lain. Beberapa macam karakteristik emosional anak
seperti: marah, sedih, takut, senang, cinta, terkejut, jengkel, malu (Riana 2011).
Mengekspresikan emosi berarti melibatkan campuran perasaan dan fisiologis
(misalnya detak jantung menjadi lebih cepat) dan perilaku yang terlihat misalnya,
tersenyum, menangis (Santrock 2003). Emosi adalah kondisi individu pada saat tertentu
mengalami gradasi afektif dari tingkat yang paling lemah menuju tingkatan yang paling
kuat (mendalam), misalnya perasaan kecewa, yang diawali dari perasaan tidak terlalu
kecewa menjadi sangat kecewa. Emosi terkait langsung dengan jiwa dan fisik, karena itu
emosi merupakan suatu gejala psiko-fisiologis yang menimbulkan efek pada persepsi, sikap,
dan tingkah laku (Hude 2006).
Faktor yang berpengaruh terhadap emosional anak bisa berasal dalam diri anak,
konflik-konflik dalam perkembangan anak, dan dari lingkungan. Lingkungan berpengaruh
besar, terutama lingkungan keluarga(Riana 2011). Hurlock menyatakan bahwa
perkembangan emosi pada anak dipengaruhi oleh dua faktor, yaitu: Kematangan dan peran
belajar. Faktor kematangan merupakan unsur bawaan berupa gen. Sedangkan peran belajar
merupakan suatu pengalaman belajar, untuk menentukan reaksi emosional potensial mana
yang akan gunakan untuk menyatakan kemarahan(Reski Yulina Widiastuti 2015).
Anak usia dini adalah sosok individu yang sedang menjalani suatu proses
perkembangan dengan pesat dan fundamental yang baik untuk kehidupan selanjutnya.
Anak usia dini sendiri adalah mereka yang memiliki rentan usia antara 0-8 tahun. Pada masa
ini terjadilah proses pertumbuhan dan perkembangan dalam berbagai aspek dalam interkasi
sosial (Wahyu Novitasari 2016). Masa usia dini juga merupakan masa pembentukan perilaku
anak(Trimuliana, Dhieni, and Hapidin 2019).
Anak usia dini merupakan periode sensitif (Sensitive Periods). Masa dimana anak
mudah menerima stimulus. Anak usia empat sampai enam tahun merupakan usia penting
perkembangan dan pertumbuhan secara menyeluruh, baik fisik, motorik, kognitif, sosio
emosional dan bahasa (Susanto 2011). Anak usia dini bersifat unik, mengepresikan
perilakunya secara relative spontan, bersifat aktif dan energik, anak bersifat egosentris,
memiliki rasa ingin tahu yang kuat dan antusia terhadap banyak hal, bersifat eksploratif dan
berjiwa petualang, kaya dengan fantasi, mash mudah frustasi, kurang pertimbangan dalam
bertindak, memiliki daya perhatian yang pendek, merupakan masa belajar yang paling
potensial, dnn semakin menunjukkan minat terhadap teman(Alia and Irwansyah 2018).
Menurut Erikson dalam Santrock sosio emosional anak 5-6 tahun yang berada pada
masa awal anak-anak (usia 3-6 tahun), merupakan tahap terbentuknya inisiatif dan rasa
bersalah, anak mulai mengembangkan aktivitas dan perilaku yang membuat anak
mempunyai kemampuan bertanggung jawab, aktif, dan mempunyai keterlibatan dengan
lingkungannya(Santrock 2003)(Riana 2011). Anak usia 5-6 tahun mempunyai inteligensi
laten yang besar, rasa ingin tahu yang besar terhadap hal-hal baru, serta memiliki
kemampuan menyerap pengetahuan yang tinggi. Semua hal baru akan diidentifikasi
menggunakan panca inderanya (melihat, mendengar, meraba, mencium, dan
Hubungan Game Online dengan Perkembangan Emosional Anak Usia 5-6 Tahun
DOI: 10.31004/obsesi.v4i2.344
996 | Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 4(2), 2020
mengecap)(Riana 2011). Hal ini juga disampaikan oleh Pebriana yang menyatakan pada
anak usia dini ini, anak mengalami perkembangan dalam tahap mengesplor dan berinteraksi
langsung dengan lingkungan sekitarnya (Pebriana 2017). Pada masa ini dimana terjadi
perkembangan teknologi di era globalisasi yang mengalami perkembangan pesat secara
tidak langsung memberikan pengaruh besar bagi kehidupan manusia dalam berbagai aspek
termasuk kepada anak usia dini yang mana berada di lingkungan keluarga yang juga
menggunakan teknologi tersebut (Sari and Mitsalia 2016).
Adanya rasa ingin tahu yang besar terhadap hal-hal baru membuat anak cenderung
mencari tahu teknologi apa yang digunakan oleh sekitarnya. Misalnya seorang anak melihat
abang atau kakaknya yang sedang bemain gadget. Gadget pada era globalisasi sangatlah
gampang dijumpai, sebab hampir semua kalangan menggunakan dan memiliki gadget.
Gadget beredar tidak hanya di karangan remaja usia (12-21 tahun) dan dewasa atau lanjut
usia (usia 60 tahun ke atas), tetapi juga beredar di kalangan anak-anak (usia 7-11 tahun) dan
ironisnya gadget juga bukan barang asing untuk anak (usia 3-6 tahun) yang seharusnya
belum layak menggunakannya(Wahyu Novitasari 2016). Faktor utama yang menjadi
penyebab tingginya tingkat penggunaan gadget pada anak-anak yaitu orang tua yang
meminjamkan smartphone dan tablet pribadi mereka kepada anaknya(Zaini and Soenarto
2019).
Gadget pada masa kini sudah memiliki berbagai macam aplikasi di dalamnya, salah
satunya adalah games. Game pada awalnya diciptakan sebagai sarana untuk mengatasi
stress, namun sekarang game dapat membuat pemainnya mengalami ketergantungan
hingga melakukan tindakan-tindakan kriminal. Terdapat berbagai macam game, ada game
yang dapat dimainkan secara offline dan game yang dimainkan secara online. Munculnya
game online belakangan ini sedikit memicu perhatian masyarakat akan dampak yang
ditimbulkan seperti gamers yang kesehariannya menghabiskan waktu untuk bermain
games(Fasya and Friska Amelia 2017). Sebagaian besar games online juga mengandung
unsur kekerasan yang memicu agresivitas terhadap penggunanya hal ini juga berdampak
terhadap emosi anak tersebut. Oleh beberapa pernyataan tersebut maka dilakukan
penelitian terkait hubungan game online dengan emosional anak usia 5-6 tahun.
METODOLOGI
Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif,
korelasional. Penelitian korelasi atau korelasional adalah suatu penelitian untuk mengetahui
hubungan dan tingkat hubungan antara dua variabel atau lebih tanpa ada upaya untuk
mempengaruhi variabel tersebut sehingga tidak terdapat manipulasi variabel(Budiwanto
2017). Bentuk penelitian kuantitatif korelasional sebagai berikut:
Gambar Bentuk Penelitian Kuantitatif Korelasional
Instrumen yang digunakan adalah kuesioner dengan skala likert. Populasi dalam
penelitian ini adalah anak usia 5-6 tahun di TK Pendawa, kecamatan Pamulang, dengan
pengambilan sampel secara purposive sampling di TK Pendawa. Jumlah sampel sebanyak
40 anak usia 5-6 tahun. Uji statistik yang digunakan adalah uji validitas dengan rumus chi
kuadrat dan uji reliabilitas dengan rumus spearman brown dengan teknik belah dua.
Selanjutnya dilakukan uji normalitas sampel untuk memastikan sampel yang digunakan
berdistribusi normal dan uji homogenitas menggunakan rumus uji F.
X
Game Online
Y
Emosional Anak
Hubungan Game Online dengan Perkembangan Emosional Anak Usia 5-6 Tahun
DOI: 10.31004/obsesi.v4i2.344
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 4(2), 2020 | 997
HASIL DAN PEMBAHASAN
Data perkembangan emosional anak usia 5-6 tahun diperoleh melalui angket pada 40
responden orangtua dan 40 orang anak. Angket untuk anak yang diberikan melalui
orangtua berisi 40 soal pertanyaan mengenai perkembangan emosional anak mereka.
Dengan demikian diperoleh hasil angket dari perkembangan emosional anak usia 5-6 tahun)
yaitu Nilai terendah = 90, nilai tertinggi = 134, rata-rata (means) = 113.65, simpangan baku =
9.99115.
Data responden
Jenis kelamin responden (anak) yaitu 55% dari jumlah responden berjenis kelamin
laki-laki, kemudian sisanya 45% berjenis kelamin perempuan. Urutan Anak terlihat bahwa
45% merupakan anak pertama 35% anak yang kedua, 18% anak ketiga, dan 2% merupakan
anak keempat. Dari data juga diperoleh jenis Permainan Yang Disukai anak sebesar 10%
anak suka akan permainan aksi, 15% suka bermain permainan strategi, 10% suka akan
permainan petualangan, 28% suka bermain permainan peran, 15% suka bermain permainan
olahraga, dan 22% suka permainan simulasi.
Dilihat dari waktu bermain anak terlihat bahwa Hari Bermain anak antara lain: 33%
anak bermain game online setiap hari, 65% bermain setiap hari libur, 2% bermain ketika hari
sekolah. Sedangkan rincian Waktu Bermainnya 48% anak bermain game online pada sore
hari, 35% bermain game online pada siang hari setelah pulang sekolah, tidak ada yang
bermain game on line pada pagi sebelum berangkat sekolah, sebanyak 10% anak bermain
pada malam hari sebelum tidur, dan sisanya 7% bermain tanpa kenal waktu.
Dilihat dari Frekuensi Bermain Game Online diperoleh: 78% anak bermain game online
2x/seminggu, sebanyak 7% anak bermain game online 3x/seminggu, sebanyak 2% anak
bermain 5x/seminggu , dan sebanyak 13% bermain game on line setiap hari.
Analisa data
Dari data angket game online yang berjumlah 40 butir pertanyaan kepada 40
responden diperoleh hasil nilai terendah = 71, nilai tertinggi = 113, rata-rata (means) = 89,55,
simpangan baku = 10,11.
Uji Reliablitas
Perhitungan uji reliabilitas pada variabel perkembangan emosional anak usia 5-6
tahun menggunakan rumus spearman brown dengan teknik belah dua. Diperoleh nilai
spearman adalah 0.602 berarti menunjukkan reliable sedang.
Sedangkan perhitungan uji reliabilitas pada variabel game online menggunakan
rumus spearman brown dengan teknik belah dua diperoleh nilai spearman adalah 0.58 berarti
menunjukkan reliabel sedang.
Uji Normalitas
x² hitung yaitu 0.899 sedangkan x² tabel sebesar 7.815. Nilai x² hitung sebesar 0.899
ternyata kecil daripada x² tabel yang diperoleh yaitu 7.815, sehingga data untuk
perkembangan emosional anak usia 5-6 tahun berdistribusi normal.
Pada nilai α sebesar 5% (0.05) suatu data dikatakan normal jika x² hitung ≤ x² tabel
sebesar 9.49. Dengan diperolehnya x² hitung sebesar 2.30, sedangkan x² tabel sebesar 9.49,
maka data untuk Game online berdistribusi normal.
Uji homogenitas
Uji homogenitas F hitung sebesar 1.01 dan F tabel sebesar 1.69. Maka nilai F hitung
1.01 < F tabel 1.69 maka dan data dapat dinyatakan homogen.
Hubungan Game Online dengan Perkembangan Emosional Anak Usia 5-6 Tahun
DOI: 10.31004/obsesi.v4i2.344
998 | Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 4(2), 2020
Uji korelasi Variabel
Berdasarkan perhitungan diperoleh angka korelasi antara variabel game online dan
perkembanagn emosi anak adalah sebesar 0.41596. Diketahui nilai r(xy)= 0.416 yang
termasuk ke dalam angka 0.40-0.70 berarti terdapat korelasi positif antara variabel game
online dan perkembangan emosi anak dengan kategori berkorelasi positif yang sedang atau
cukup. Pada tabel r product moment, dengan taraf signifikasi sebesar 5%, dengan Df sebesar
38, didapatkan r tabel dengan nilai 0.320. Pada taraf signifikasi 1% maka didapatkan r tabel
dengan nilai 0.413. Jika dibandingkan antara r(xy) dengan r tabel, dengan taraf signifikasi 5%
(0.05) adalah 0.320, maka nilai r(xy) = 0.416 lebih besar daripada r tabel = 0.320, artinya
terdapat hubungan yang positif antara game online dengan perkembangan emosional anak
usia 5-6 tahun.
Berdasarkan hasil data penelitian diperoleh koefisien determination (kd) sebesar 17%,
artinya game online memberikan kontribusi hubungan sebesar 17% terhadap perkembangan
emosi anak usia 5-6 tahun, sedangan sisanya 83% dipengaruhi oleh faktor lain. Artinya
terdapat hubungan game online terhadap perkembangan emosi anak usia 5-6 tahun. Oleh
sebab itu perlu dilakukan kontrol terhadap penggunaan game online pada anak usia dini.
Hal tersebut karena penggunaan game online memiliki dampak negatif pada emosional
anak. Dampak tersebut berdasarkan penelitian yang dilakukan Fadillah diantaranya dapat
menimbulkan gangguan kejiwaan dan dalam hubungan dengan teman sebayanya dan orang
sekitarnya pun merasa terganggu. Adapun karakter dalam permainan game kadang bersifat
antagonis sehingga menunjukkan kekerasan dan melontarkan kata-kata kasar(Fadillah and
Iqbal 2019) hal senada juga disampaikan oleh Cris Rowan seorang dokter anak asal Amerika
Serikat yang dikutip oleh Kompas.com yang menjelaskan bahwa perlu adanya larangan
untuk penggunaan gadget bagi anak usia dini yangmana salah satunya adalah munculnya
penyakit mental, agresif, dan pikun digital (Pagestu 2017).
Kecanduan teknologi selanjutnya dapat mempengaruhi perkembangan otak anak.
PFC atau Pre Frontal Cortex adalah bagian didalam otak yang mengontrol emosi, kontrol
diri, tanggung jawab. Pengambilan keputusan dan nilai-nilai moral lainnya. Anak yang akan
mengalami kecanduan teknologi seperti games online, otaknya akan memproduksi hormone
dopamine secara berlebih yang mengakibatkan fungsi PFC terganggu (Chusna 2018). Pola
asuh orang tua kepada anaknya (parenting) menjadi solusi dari semua persoalan ini.
Keluarga merupakan sekolah pertama sang anak sebelum berinteraksi dengan lingkungan
sosial di kuar rumahnya. Dalam keluarga seharusnya sang anak dibentuk agar memiliki
kekebalan terhadap pengaruh negative(Alia and Irwansyah 2018). Jika anak sudah terlanjur
kecanduan terhadap gadget maka orang tua juga harus memberi batasan-batasan waktu
untuk anak hanya diperbolehkan bermain game online selama satu jam atau fitur-fitur yang
mendukung perkembangannya.
SIMPULAN
Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kesimpulan terdapat hubungan antara game
online dengan perkembangan emosional anak usia 5-6 tahun. Penggunaan gadget pada anak
usia dini tentu memiliki dampak negative. Anak menjadi kecanduan terhadap game online
tersebut. Kecanduan teknologi selanjutnya dapat mempengaruhi perkembangan otak anak.
PFC atau Pre Frontal Cortex adalah bagian didalam otak yang mengontrol emosi, kontrol
diri, tanggung jawab. Pengambilan keputusan dan nilai-nilai moral lainnya. Oleh sebab itu
perlu dilakukan pengontrolan terhadap penggunaan gadget pada anak. Orang tua juga
harus memperhatikan sikap dengan tidak memberikan gadget kepada, dan tidak bermain
gadget di depan anak.
Hubungan Game Online dengan Perkembangan Emosional Anak Usia 5-6 Tahun
DOI: 10.31004/obsesi.v4i2.344
Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 4(2), 2020 | 999
UCAPAN TERIMAKASIH
Terimakasih peneliti ucapkan kepada pihak-pihak terkait dalam penelitian ini
terutama TK Pendawa di kelurahan Pondok Cabe, Kecamatan Pamulang, kabupaten
Tangerang Selatan, Propinsi Banten.
DAFTAR PUSTAKA
Alia, Tesa, and Irwansyah Irwansyah. 2018. “Pendampingan Orang Tua Pada Anak Usia
Dini Dalam Penggunaan Teknologi Digital [Parent Mentoring of Young Children in
the Use of Digital Technology].” Polyglot: Jurnal Ilmiah 14(1): 65.
https://ojs.uph.edu/index.php/PJI/article/view/639.
Budiwanto, Setyo. 2017. “Metodologi Penelitian.” Universitas Negeri Malang: 631.
Chusna, Puji Asmaul. 2018. “Pengaruh Media Gadget Pada Perkembangan Karakter Anak.”
Dinamika Penelitian: Media Komunikasi Sosial Keagamaan 17(2): 315–30.
Fadillah, Fanny Azka, and Muhammad Iqbal. 2019. “Poster Kecanduan Game Terhadap
Anak.” Jurnal Desain 7(1): 38–48.
Fasya, Hafizha, and Ayu Friska Amelia. 2017. “Pengaruh Game Online Terhadap Tingkat
Agresivitas Anak-Anak Dan Remaja Di Kota Makassar (Studi Kasus Di Kecamatan
Tallo).” Hasanuddin Student Journal 1(2): 127–34.
Filtri, Heleni, and Al Khudri Sembiring. 2018. “Perkembangan Kognitif Anak Usia 5-6 Tahun
Di Tinjau Dari Tingkat Pendidikan Ibu Di Paud Kasih Ibu Kecamatan Rumbai.”
PAUD Lectura: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini 1(2): 169–78.
https://journal.unilak.ac.id/index.php/paud-lectura/article/view/1175.
Hude, Darwis. 2006. 2006 Erlangga Emosi Penjelajahan Religio-Psikologis Tentang Emosi
Manusia Dalam Al-Quran.
Pagestu, Ratna. 2017. “Fenomena Gadget Dan Perkembangan Sosial Bagi Anak Usia Dini.”
Indonesian Journal of Islamic Early Childhood Education 2(2): 2017.
Pebriana, Putri Hana. 2017. “Analisis Penggunaan Gadget Terhadap Kemampuan Interaksi
Sosial.” Jurnal Obsesi  : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini 1(1): 8.
Prawitasllri, Johana E. 2016. “Mengenal Emosi Melalui Komunikasi Nonverbal.” Buletin
Psikologi 3(1): 27–43.
Reski Yulina Widiastuti. 2015. “Dampak Perceraian Pada Perkembangan Sosial Dan
Emosional Anak Usia 5-6 Tahun.” PG-Paud Trunojoyo 2(5): 76–86.
Riana, Mashar. 2011. Kencana Emosi Anak Usia Dini Dan Strategi Pengembangan.
Santrock. 2003. 2003 Erlangga Life-Span Development: Perkembangan Masa Hidup.
Sari, Tria Puspita, and Amy Asma Mitsalia. 2016. “Pengaruh Penggunaan Gadget Terhadap
Personal Sosial Anak Usia Pra Sekolah Di Tkit Al Mukmin.” Profesi 13(Maret): 72–78.
Susanto, Ahmad. 2011. “Perkembangan Anak Usia Dini.” Jakarta: Kencana Prenada Media
Group.
Trimuliana, Ifina, Nurbiana Dhieni, and Hapidin Hapidin. 2019. “Perilaku Religius Anak
Usia 5-6 Tahun Pada PAUD Model Karakter.” Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak
Usia Dini 3(2): 570. https://obsesi.or.id/index.php/obsesi/article/view/251.
Wahyu Novitasari, Nurul Khotimah. 2016. “Dampak Penggunaan Gadget Terhadap
Interaksi Sosial Anak Usia 5-6 Tahun.” PAUD Teratau 05(03): 1.
Zaini, Muhammad, and Soenarto Soenarto. 2019. “Persepsi Orangtua Terhadap Hadirnya
Era Teknologi Digital Di Kalangan Anak Usia Dini.” Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan
Anak Usia Dini 3(1): 254. https://obsesi.or.id/index.php/obsesi/article/view/127.

More Related Content

Similar to Hubungan Game Online

KTI BK SMP Perilaku Seks Pranikah
KTI BK SMP Perilaku Seks PranikahKTI BK SMP Perilaku Seks Pranikah
KTI BK SMP Perilaku Seks PranikahLidya Ardiyan
 
gautama,+9.+JPPP+VOL+5+NO+3+-+Shella+Tasya+Hidayatuladkia+363-372.pdf
gautama,+9.+JPPP+VOL+5+NO+3+-+Shella+Tasya+Hidayatuladkia+363-372.pdfgautama,+9.+JPPP+VOL+5+NO+3+-+Shella+Tasya+Hidayatuladkia+363-372.pdf
gautama,+9.+JPPP+VOL+5+NO+3+-+Shella+Tasya+Hidayatuladkia+363-372.pdfassesorpgp253
 
gfhgfPerkembanganmanusiapadamasaanakusia6 12tinjauandariaspekbiologisemosibahasa
gfhgfPerkembanganmanusiapadamasaanakusia6 12tinjauandariaspekbiologisemosibahasagfhgfPerkembanganmanusiapadamasaanakusia6 12tinjauandariaspekbiologisemosibahasa
gfhgfPerkembanganmanusiapadamasaanakusia6 12tinjauandariaspekbiologisemosibahasaAsep Egok
 
aaaPerkembanganmanusiapadamasaanakusia6 12tinjauandariaspekbiologisemosibahasa
aaaPerkembanganmanusiapadamasaanakusia6 12tinjauandariaspekbiologisemosibahasaaaaPerkembanganmanusiapadamasaanakusia6 12tinjauandariaspekbiologisemosibahasa
aaaPerkembanganmanusiapadamasaanakusia6 12tinjauandariaspekbiologisemosibahasaAsep Egok
 
JURNAL Futry Kesuma Wardani Nst.docx
JURNAL Futry Kesuma Wardani Nst.docxJURNAL Futry Kesuma Wardani Nst.docx
JURNAL Futry Kesuma Wardani Nst.docxhadi23318
 
Pro questdocuments 2014-10-16(1)
Pro questdocuments 2014-10-16(1)Pro questdocuments 2014-10-16(1)
Pro questdocuments 2014-10-16(1)SilviaAnggraeni12
 
teori-teori psikologi perkembangan.pptx
teori-teori psikologi perkembangan.pptxteori-teori psikologi perkembangan.pptx
teori-teori psikologi perkembangan.pptxrohmawati43
 
1 a makalah.remaja&masalahnya
1 a makalah.remaja&masalahnya1 a makalah.remaja&masalahnya
1 a makalah.remaja&masalahnyaboy Guardiant
 
Prevalensi kekerasan anak
Prevalensi kekerasan anakPrevalensi kekerasan anak
Prevalensi kekerasan anakBe Susantyo
 
Gadget & Z Generation Kids
Gadget & Z Generation KidsGadget & Z Generation Kids
Gadget & Z Generation KidsElga Yulwardian
 
tugas Metode Penelitian Kuantitatif I
tugas Metode Penelitian Kuantitatif Itugas Metode Penelitian Kuantitatif I
tugas Metode Penelitian Kuantitatif INur Alfiyatur Rochmah
 
Faktor yang Mempengaruhi Perkembangan Sosial dan Pengaruh terhadap Tingkah Laku
Faktor yang Mempengaruhi Perkembangan Sosial dan Pengaruh terhadap Tingkah LakuFaktor yang Mempengaruhi Perkembangan Sosial dan Pengaruh terhadap Tingkah Laku
Faktor yang Mempengaruhi Perkembangan Sosial dan Pengaruh terhadap Tingkah LakuAndhinaFitrianitaPutri
 
Kekerasan pada anak dan aspek kuratif 2
Kekerasan pada anak dan aspek kuratif  2Kekerasan pada anak dan aspek kuratif  2
Kekerasan pada anak dan aspek kuratif 2Rita Pranawati
 
PPT dan Makalah WIWIT.pdf
PPT dan Makalah WIWIT.pdfPPT dan Makalah WIWIT.pdf
PPT dan Makalah WIWIT.pdfwiwit69
 
POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP PERILAKU SOSIAL ANAK REMAJA DI DESA ARANG LIMBUN...
POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP PERILAKU SOSIAL ANAK REMAJA DI DESA ARANG LIMBUN...POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP PERILAKU SOSIAL ANAK REMAJA DI DESA ARANG LIMBUN...
POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP PERILAKU SOSIAL ANAK REMAJA DI DESA ARANG LIMBUN...Sii AQyuu
 

Similar to Hubungan Game Online (20)

KTI BK SMP Perilaku Seks Pranikah
KTI BK SMP Perilaku Seks PranikahKTI BK SMP Perilaku Seks Pranikah
KTI BK SMP Perilaku Seks Pranikah
 
gautama,+9.+JPPP+VOL+5+NO+3+-+Shella+Tasya+Hidayatuladkia+363-372.pdf
gautama,+9.+JPPP+VOL+5+NO+3+-+Shella+Tasya+Hidayatuladkia+363-372.pdfgautama,+9.+JPPP+VOL+5+NO+3+-+Shella+Tasya+Hidayatuladkia+363-372.pdf
gautama,+9.+JPPP+VOL+5+NO+3+-+Shella+Tasya+Hidayatuladkia+363-372.pdf
 
gfhgfPerkembanganmanusiapadamasaanakusia6 12tinjauandariaspekbiologisemosibahasa
gfhgfPerkembanganmanusiapadamasaanakusia6 12tinjauandariaspekbiologisemosibahasagfhgfPerkembanganmanusiapadamasaanakusia6 12tinjauandariaspekbiologisemosibahasa
gfhgfPerkembanganmanusiapadamasaanakusia6 12tinjauandariaspekbiologisemosibahasa
 
aaaPerkembanganmanusiapadamasaanakusia6 12tinjauandariaspekbiologisemosibahasa
aaaPerkembanganmanusiapadamasaanakusia6 12tinjauandariaspekbiologisemosibahasaaaaPerkembanganmanusiapadamasaanakusia6 12tinjauandariaspekbiologisemosibahasa
aaaPerkembanganmanusiapadamasaanakusia6 12tinjauandariaspekbiologisemosibahasa
 
JURNAL Futry Kesuma Wardani Nst.docx
JURNAL Futry Kesuma Wardani Nst.docxJURNAL Futry Kesuma Wardani Nst.docx
JURNAL Futry Kesuma Wardani Nst.docx
 
Abstrak
AbstrakAbstrak
Abstrak
 
Pro questdocuments 2014-10-16(1)
Pro questdocuments 2014-10-16(1)Pro questdocuments 2014-10-16(1)
Pro questdocuments 2014-10-16(1)
 
teori-teori psikologi perkembangan.pptx
teori-teori psikologi perkembangan.pptxteori-teori psikologi perkembangan.pptx
teori-teori psikologi perkembangan.pptx
 
1 a makalah.remaja&masalahnya
1 a makalah.remaja&masalahnya1 a makalah.remaja&masalahnya
1 a makalah.remaja&masalahnya
 
Naskah publikasi
Naskah publikasi Naskah publikasi
Naskah publikasi
 
Prevalensi kekerasan anak
Prevalensi kekerasan anakPrevalensi kekerasan anak
Prevalensi kekerasan anak
 
Kid tech by Elga Yulwardian
Kid tech by Elga YulwardianKid tech by Elga Yulwardian
Kid tech by Elga Yulwardian
 
Gadget & Z Generation Kids
Gadget & Z Generation KidsGadget & Z Generation Kids
Gadget & Z Generation Kids
 
tugas Metode Penelitian Kuantitatif I
tugas Metode Penelitian Kuantitatif Itugas Metode Penelitian Kuantitatif I
tugas Metode Penelitian Kuantitatif I
 
Faktor yang Mempengaruhi Perkembangan Sosial dan Pengaruh terhadap Tingkah Laku
Faktor yang Mempengaruhi Perkembangan Sosial dan Pengaruh terhadap Tingkah LakuFaktor yang Mempengaruhi Perkembangan Sosial dan Pengaruh terhadap Tingkah Laku
Faktor yang Mempengaruhi Perkembangan Sosial dan Pengaruh terhadap Tingkah Laku
 
Artikel.masalah.sosial
Artikel.masalah.sosialArtikel.masalah.sosial
Artikel.masalah.sosial
 
Kekerasan pada anak dan aspek kuratif 2
Kekerasan pada anak dan aspek kuratif  2Kekerasan pada anak dan aspek kuratif  2
Kekerasan pada anak dan aspek kuratif 2
 
PPT dan Makalah WIWIT.pdf
PPT dan Makalah WIWIT.pdfPPT dan Makalah WIWIT.pdf
PPT dan Makalah WIWIT.pdf
 
Bab i
Bab iBab i
Bab i
 
POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP PERILAKU SOSIAL ANAK REMAJA DI DESA ARANG LIMBUN...
POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP PERILAKU SOSIAL ANAK REMAJA DI DESA ARANG LIMBUN...POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP PERILAKU SOSIAL ANAK REMAJA DI DESA ARANG LIMBUN...
POLA ASUH ORANG TUA TERHADAP PERILAKU SOSIAL ANAK REMAJA DI DESA ARANG LIMBUN...
 

Recently uploaded

Latsol TWK Nasionalisme untuk masuk CPNS
Latsol TWK Nasionalisme untuk masuk CPNSLatsol TWK Nasionalisme untuk masuk CPNS
Latsol TWK Nasionalisme untuk masuk CPNSdheaprs
 
Pendidikan-Bahasa-Indonesia-di-SD MODUL 3 .pptx
Pendidikan-Bahasa-Indonesia-di-SD MODUL 3 .pptxPendidikan-Bahasa-Indonesia-di-SD MODUL 3 .pptx
Pendidikan-Bahasa-Indonesia-di-SD MODUL 3 .pptxdeskaputriani1
 
contoh penulisan nomor skl pada surat kelulusan .pptx
contoh penulisan nomor skl pada surat kelulusan  .pptxcontoh penulisan nomor skl pada surat kelulusan  .pptx
contoh penulisan nomor skl pada surat kelulusan .pptxHR MUSLIM
 
PELAKSANAAN + Link-Link MATERI Training_ "Effective INVENTORY & WAREHOUSING M...
PELAKSANAAN + Link-Link MATERI Training_ "Effective INVENTORY & WAREHOUSING M...PELAKSANAAN + Link-Link MATERI Training_ "Effective INVENTORY & WAREHOUSING M...
PELAKSANAAN + Link-Link MATERI Training_ "Effective INVENTORY & WAREHOUSING M...Kanaidi ken
 
MODUL P5 KEWIRAUSAHAAN SMAN 2 SLAWI 2023.pptx
MODUL P5 KEWIRAUSAHAAN SMAN 2 SLAWI 2023.pptxMODUL P5 KEWIRAUSAHAAN SMAN 2 SLAWI 2023.pptx
MODUL P5 KEWIRAUSAHAAN SMAN 2 SLAWI 2023.pptxSlasiWidasmara1
 
Diskusi PPT Sistem Pakar Sesi Ke-4 Simple Naïve Bayesian Classifier .pdf
Diskusi PPT Sistem Pakar Sesi Ke-4 Simple Naïve Bayesian Classifier .pdfDiskusi PPT Sistem Pakar Sesi Ke-4 Simple Naïve Bayesian Classifier .pdf
Diskusi PPT Sistem Pakar Sesi Ke-4 Simple Naïve Bayesian Classifier .pdfHendroGunawan8
 
RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) &...
RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) &...RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) &...
RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) &...Kanaidi ken
 
PERAN PERAWAT DALAM PEMERIKSAAN PENUNJANG.pptx
PERAN PERAWAT DALAM PEMERIKSAAN PENUNJANG.pptxPERAN PERAWAT DALAM PEMERIKSAAN PENUNJANG.pptx
PERAN PERAWAT DALAM PEMERIKSAAN PENUNJANG.pptxRizkyPratiwi19
 
Hiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa
HiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaHiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa
Hiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaafarmasipejatentimur
 
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptArkhaRega1
 
Keterampilan menyimak kelas bawah tugas UT
Keterampilan menyimak kelas bawah tugas UTKeterampilan menyimak kelas bawah tugas UT
Keterampilan menyimak kelas bawah tugas UTIndraAdm
 
Sosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi Selatan
Sosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi SelatanSosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi Selatan
Sosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi Selatanssuser963292
 
Materi Sosiologi Kelas X Bab 1. Ragam Gejala Sosial dalam Masyarakat (Kurikul...
Materi Sosiologi Kelas X Bab 1. Ragam Gejala Sosial dalam Masyarakat (Kurikul...Materi Sosiologi Kelas X Bab 1. Ragam Gejala Sosial dalam Masyarakat (Kurikul...
Materi Sosiologi Kelas X Bab 1. Ragam Gejala Sosial dalam Masyarakat (Kurikul...asepsaefudin2009
 
Modul Projek - Batik Ecoprint - Fase B.pdf
Modul Projek  - Batik Ecoprint - Fase B.pdfModul Projek  - Batik Ecoprint - Fase B.pdf
Modul Projek - Batik Ecoprint - Fase B.pdfanitanurhidayah51
 
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKAMODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKAAndiCoc
 
Dasar-Dasar Sakramen dalam gereja katolik
Dasar-Dasar Sakramen dalam gereja katolikDasar-Dasar Sakramen dalam gereja katolik
Dasar-Dasar Sakramen dalam gereja katolikThomasAntonWibowo
 
Integrasi nasional dalam bingkai bhinneka tunggal ika
Integrasi nasional dalam bingkai bhinneka tunggal ikaIntegrasi nasional dalam bingkai bhinneka tunggal ika
Integrasi nasional dalam bingkai bhinneka tunggal ikaAtiAnggiSupriyati
 
PPT AKUNTANSI KEUANGAN MENENGAH DUA.pptx
PPT AKUNTANSI KEUANGAN MENENGAH DUA.pptxPPT AKUNTANSI KEUANGAN MENENGAH DUA.pptx
PPT AKUNTANSI KEUANGAN MENENGAH DUA.pptxssuser8905b3
 
UT PGSD PDGK4103 MODUL 2 STRUKTUR TUBUH Pada Makhluk Hidup
UT PGSD PDGK4103 MODUL 2 STRUKTUR TUBUH Pada Makhluk HidupUT PGSD PDGK4103 MODUL 2 STRUKTUR TUBUH Pada Makhluk Hidup
UT PGSD PDGK4103 MODUL 2 STRUKTUR TUBUH Pada Makhluk Hidupfamela161
 
2 KISI-KISI Ujian Sekolah Dasar mata pelajaranPPKn 2024.pdf
2 KISI-KISI Ujian Sekolah Dasar  mata pelajaranPPKn 2024.pdf2 KISI-KISI Ujian Sekolah Dasar  mata pelajaranPPKn 2024.pdf
2 KISI-KISI Ujian Sekolah Dasar mata pelajaranPPKn 2024.pdfsdn3jatiblora
 

Recently uploaded (20)

Latsol TWK Nasionalisme untuk masuk CPNS
Latsol TWK Nasionalisme untuk masuk CPNSLatsol TWK Nasionalisme untuk masuk CPNS
Latsol TWK Nasionalisme untuk masuk CPNS
 
Pendidikan-Bahasa-Indonesia-di-SD MODUL 3 .pptx
Pendidikan-Bahasa-Indonesia-di-SD MODUL 3 .pptxPendidikan-Bahasa-Indonesia-di-SD MODUL 3 .pptx
Pendidikan-Bahasa-Indonesia-di-SD MODUL 3 .pptx
 
contoh penulisan nomor skl pada surat kelulusan .pptx
contoh penulisan nomor skl pada surat kelulusan  .pptxcontoh penulisan nomor skl pada surat kelulusan  .pptx
contoh penulisan nomor skl pada surat kelulusan .pptx
 
PELAKSANAAN + Link-Link MATERI Training_ "Effective INVENTORY & WAREHOUSING M...
PELAKSANAAN + Link-Link MATERI Training_ "Effective INVENTORY & WAREHOUSING M...PELAKSANAAN + Link-Link MATERI Training_ "Effective INVENTORY & WAREHOUSING M...
PELAKSANAAN + Link-Link MATERI Training_ "Effective INVENTORY & WAREHOUSING M...
 
MODUL P5 KEWIRAUSAHAAN SMAN 2 SLAWI 2023.pptx
MODUL P5 KEWIRAUSAHAAN SMAN 2 SLAWI 2023.pptxMODUL P5 KEWIRAUSAHAAN SMAN 2 SLAWI 2023.pptx
MODUL P5 KEWIRAUSAHAAN SMAN 2 SLAWI 2023.pptx
 
Diskusi PPT Sistem Pakar Sesi Ke-4 Simple Naïve Bayesian Classifier .pdf
Diskusi PPT Sistem Pakar Sesi Ke-4 Simple Naïve Bayesian Classifier .pdfDiskusi PPT Sistem Pakar Sesi Ke-4 Simple Naïve Bayesian Classifier .pdf
Diskusi PPT Sistem Pakar Sesi Ke-4 Simple Naïve Bayesian Classifier .pdf
 
RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) &...
RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) &...RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) &...
RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) &...
 
PERAN PERAWAT DALAM PEMERIKSAAN PENUNJANG.pptx
PERAN PERAWAT DALAM PEMERIKSAAN PENUNJANG.pptxPERAN PERAWAT DALAM PEMERIKSAAN PENUNJANG.pptx
PERAN PERAWAT DALAM PEMERIKSAAN PENUNJANG.pptx
 
Hiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa
HiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaHiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa
Hiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa
 
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
 
Keterampilan menyimak kelas bawah tugas UT
Keterampilan menyimak kelas bawah tugas UTKeterampilan menyimak kelas bawah tugas UT
Keterampilan menyimak kelas bawah tugas UT
 
Sosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi Selatan
Sosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi SelatanSosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi Selatan
Sosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi Selatan
 
Materi Sosiologi Kelas X Bab 1. Ragam Gejala Sosial dalam Masyarakat (Kurikul...
Materi Sosiologi Kelas X Bab 1. Ragam Gejala Sosial dalam Masyarakat (Kurikul...Materi Sosiologi Kelas X Bab 1. Ragam Gejala Sosial dalam Masyarakat (Kurikul...
Materi Sosiologi Kelas X Bab 1. Ragam Gejala Sosial dalam Masyarakat (Kurikul...
 
Modul Projek - Batik Ecoprint - Fase B.pdf
Modul Projek  - Batik Ecoprint - Fase B.pdfModul Projek  - Batik Ecoprint - Fase B.pdf
Modul Projek - Batik Ecoprint - Fase B.pdf
 
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKAMODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
 
Dasar-Dasar Sakramen dalam gereja katolik
Dasar-Dasar Sakramen dalam gereja katolikDasar-Dasar Sakramen dalam gereja katolik
Dasar-Dasar Sakramen dalam gereja katolik
 
Integrasi nasional dalam bingkai bhinneka tunggal ika
Integrasi nasional dalam bingkai bhinneka tunggal ikaIntegrasi nasional dalam bingkai bhinneka tunggal ika
Integrasi nasional dalam bingkai bhinneka tunggal ika
 
PPT AKUNTANSI KEUANGAN MENENGAH DUA.pptx
PPT AKUNTANSI KEUANGAN MENENGAH DUA.pptxPPT AKUNTANSI KEUANGAN MENENGAH DUA.pptx
PPT AKUNTANSI KEUANGAN MENENGAH DUA.pptx
 
UT PGSD PDGK4103 MODUL 2 STRUKTUR TUBUH Pada Makhluk Hidup
UT PGSD PDGK4103 MODUL 2 STRUKTUR TUBUH Pada Makhluk HidupUT PGSD PDGK4103 MODUL 2 STRUKTUR TUBUH Pada Makhluk Hidup
UT PGSD PDGK4103 MODUL 2 STRUKTUR TUBUH Pada Makhluk Hidup
 
2 KISI-KISI Ujian Sekolah Dasar mata pelajaranPPKn 2024.pdf
2 KISI-KISI Ujian Sekolah Dasar  mata pelajaranPPKn 2024.pdf2 KISI-KISI Ujian Sekolah Dasar  mata pelajaranPPKn 2024.pdf
2 KISI-KISI Ujian Sekolah Dasar mata pelajaranPPKn 2024.pdf
 

Hubungan Game Online

  • 1. 994 | Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 4(2), 2020 Volume 4 Issue 2 (2020) Pages 994-999 Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini ISSN: 2549-8959 (Online) 2356-1327 (Print) Hubungan Game Online dengan Perkembangan Emosional Anak Usia 5-6 Tahun Diah Andika Sari 1, Ari Lela Nurjanah 2, Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini, Universitas Muhammadiyah Jakarta Taman Kanak-Kanak Pendawa, Pamulang, Tangerang Selatan DOI: 10.31004/obsesi.v4i2.344 Abstrak Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara game online dengan perkembangan emosional usia 5 – 6 tahun. Metode yang digunakan yaitu metode penelitian kuantitatif korelasional, dengan teknik pengambilan sampel purposif sampling. Penelitian ini dilaksanakan pada TK Pendawa di kelurahan Pondok Cabe, Kecamatan Pamulang, kabupaten Tangerang Selatan, Propinsi Banten. Sampel berjumlah 40 anak, malalui instrumen berupa angket kepada orangtua siswa. Dari hasil penelitian pada taraf signifikan 5% didapatkan bahwa nilai r hitung (0,416), lebih besar dari pada r table (0,320). Nilai r hitung 0,416 berada pada rentang 0,40 – 0,70 yang bearti berada pada kategori korelasi yang cukup kuat. Sedangkan nilai Koefisien Determinasi didapat sebesar 17%, yang artinya game online mempunyai hubungan dengan perkembangan emosional anak usia 5 – 6 tahun sebesar 17%, sedangkan sisanya berhubungan dengan faktor lain yang pada penelitian ini tidak diteliti. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang cukup kuat dan signifikan antara game online dengan perkembangan emosional anak usia 5- 6 tahun di TK Pendawa dikelurahan Pondok Cabe, kecamatan Tangerang Selatan, Banten. Kata kunci: game online; perkembangan emosi; anak usia 5-6 tahun Abstract This study was aim to determine whether there was a relationship between online games with emotional development of 5-6 years aged. The method used quantitative correlational research methods, with a purposive sampling technique, in one of the Islamic Kindergarten in the Pondok Cabe village, Pamulang Subdistrict, South Tangerang Regency, Banten Province. A sample of 40 children, through the instrument in the form of a questionnaire to the parents of students. From the results of the study at a significant level of 5% it was found that the r count value (0.416) was bigger than the r table (0.320). r count value 0.416 is in the range of 0.40 - 0.70 which means it was in the category of quite strong correlation. While the Determination Coefficient value was 17%, which means that online games have a relationship with the children aged 5-6 years emotional development by 17%, while the rest were related to others which were not examine in this study. It can be concluded that there was a fairly strong and significant relationship between online games and children 5-6 years aged emotional development in one Islamic kindergarten in Pondok Cabe, South Tangerang, Banten. Keywords: online games; emotional development; children aged 5-6 years Copyright (c) 2020 Diah Andika Sari, Ari Lela Nurjanah Corresponding author : Email Address diah_mursil@yahoo.com (Tangerang Selatan, Banten) Received 26 November 2020, Accepted 12 March 2020, Published 14 March 2020
  • 2. Hubungan Game Online dengan Perkembangan Emosional Anak Usia 5-6 Tahun DOI: 10.31004/obsesi.v4i2.344 Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 4(2), 2020 | 995 PENDAHULUAN Emosi adalah keadaan perasaan yang banyak berpengaruh pada perilaku. Biasanya emosi merupakan reaksi terhadap rangsang dari luar dan dalam diri individu (Prawitasllri 2016). Menurut Desmita emosi adalah suatu reaksi kompleks yang mengait satu tingkat tinggi kegiatan dan perubahan-perubahan secara mendalam, serta dibarengi perasaan yang kuat atau diseertai kedaan efektif.(Filtri and Sembiring 2018). Emosi merupakan bentuk ungkapan yang muncul dari dalam diri, yang disebabkan oleh kondisi dari lingkungan sekitar yang sesuai ataupun tidak sesuai dengan keinginan diri. Emosi yang muncul dalam diri adalah sebagai bentuk reaksi akibat adanya tekanan atau suatu hal yang menjadikan orang memunculkan emosinya.Emosi dapat bersifat negatif dan positif.Reaksi yang negatif tentunya dapat merugikan diri sendiri. Sedangkan emosi yang sifatnya positif adalah perasaan yang memang harus dimunculkan untuk memberikan motivasi bagi diri sendiri dan juga orang lain. Beberapa macam karakteristik emosional anak seperti: marah, sedih, takut, senang, cinta, terkejut, jengkel, malu (Riana 2011). Mengekspresikan emosi berarti melibatkan campuran perasaan dan fisiologis (misalnya detak jantung menjadi lebih cepat) dan perilaku yang terlihat misalnya, tersenyum, menangis (Santrock 2003). Emosi adalah kondisi individu pada saat tertentu mengalami gradasi afektif dari tingkat yang paling lemah menuju tingkatan yang paling kuat (mendalam), misalnya perasaan kecewa, yang diawali dari perasaan tidak terlalu kecewa menjadi sangat kecewa. Emosi terkait langsung dengan jiwa dan fisik, karena itu emosi merupakan suatu gejala psiko-fisiologis yang menimbulkan efek pada persepsi, sikap, dan tingkah laku (Hude 2006). Faktor yang berpengaruh terhadap emosional anak bisa berasal dalam diri anak, konflik-konflik dalam perkembangan anak, dan dari lingkungan. Lingkungan berpengaruh besar, terutama lingkungan keluarga(Riana 2011). Hurlock menyatakan bahwa perkembangan emosi pada anak dipengaruhi oleh dua faktor, yaitu: Kematangan dan peran belajar. Faktor kematangan merupakan unsur bawaan berupa gen. Sedangkan peran belajar merupakan suatu pengalaman belajar, untuk menentukan reaksi emosional potensial mana yang akan gunakan untuk menyatakan kemarahan(Reski Yulina Widiastuti 2015). Anak usia dini adalah sosok individu yang sedang menjalani suatu proses perkembangan dengan pesat dan fundamental yang baik untuk kehidupan selanjutnya. Anak usia dini sendiri adalah mereka yang memiliki rentan usia antara 0-8 tahun. Pada masa ini terjadilah proses pertumbuhan dan perkembangan dalam berbagai aspek dalam interkasi sosial (Wahyu Novitasari 2016). Masa usia dini juga merupakan masa pembentukan perilaku anak(Trimuliana, Dhieni, and Hapidin 2019). Anak usia dini merupakan periode sensitif (Sensitive Periods). Masa dimana anak mudah menerima stimulus. Anak usia empat sampai enam tahun merupakan usia penting perkembangan dan pertumbuhan secara menyeluruh, baik fisik, motorik, kognitif, sosio emosional dan bahasa (Susanto 2011). Anak usia dini bersifat unik, mengepresikan perilakunya secara relative spontan, bersifat aktif dan energik, anak bersifat egosentris, memiliki rasa ingin tahu yang kuat dan antusia terhadap banyak hal, bersifat eksploratif dan berjiwa petualang, kaya dengan fantasi, mash mudah frustasi, kurang pertimbangan dalam bertindak, memiliki daya perhatian yang pendek, merupakan masa belajar yang paling potensial, dnn semakin menunjukkan minat terhadap teman(Alia and Irwansyah 2018). Menurut Erikson dalam Santrock sosio emosional anak 5-6 tahun yang berada pada masa awal anak-anak (usia 3-6 tahun), merupakan tahap terbentuknya inisiatif dan rasa bersalah, anak mulai mengembangkan aktivitas dan perilaku yang membuat anak mempunyai kemampuan bertanggung jawab, aktif, dan mempunyai keterlibatan dengan lingkungannya(Santrock 2003)(Riana 2011). Anak usia 5-6 tahun mempunyai inteligensi laten yang besar, rasa ingin tahu yang besar terhadap hal-hal baru, serta memiliki kemampuan menyerap pengetahuan yang tinggi. Semua hal baru akan diidentifikasi menggunakan panca inderanya (melihat, mendengar, meraba, mencium, dan
  • 3. Hubungan Game Online dengan Perkembangan Emosional Anak Usia 5-6 Tahun DOI: 10.31004/obsesi.v4i2.344 996 | Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 4(2), 2020 mengecap)(Riana 2011). Hal ini juga disampaikan oleh Pebriana yang menyatakan pada anak usia dini ini, anak mengalami perkembangan dalam tahap mengesplor dan berinteraksi langsung dengan lingkungan sekitarnya (Pebriana 2017). Pada masa ini dimana terjadi perkembangan teknologi di era globalisasi yang mengalami perkembangan pesat secara tidak langsung memberikan pengaruh besar bagi kehidupan manusia dalam berbagai aspek termasuk kepada anak usia dini yang mana berada di lingkungan keluarga yang juga menggunakan teknologi tersebut (Sari and Mitsalia 2016). Adanya rasa ingin tahu yang besar terhadap hal-hal baru membuat anak cenderung mencari tahu teknologi apa yang digunakan oleh sekitarnya. Misalnya seorang anak melihat abang atau kakaknya yang sedang bemain gadget. Gadget pada era globalisasi sangatlah gampang dijumpai, sebab hampir semua kalangan menggunakan dan memiliki gadget. Gadget beredar tidak hanya di karangan remaja usia (12-21 tahun) dan dewasa atau lanjut usia (usia 60 tahun ke atas), tetapi juga beredar di kalangan anak-anak (usia 7-11 tahun) dan ironisnya gadget juga bukan barang asing untuk anak (usia 3-6 tahun) yang seharusnya belum layak menggunakannya(Wahyu Novitasari 2016). Faktor utama yang menjadi penyebab tingginya tingkat penggunaan gadget pada anak-anak yaitu orang tua yang meminjamkan smartphone dan tablet pribadi mereka kepada anaknya(Zaini and Soenarto 2019). Gadget pada masa kini sudah memiliki berbagai macam aplikasi di dalamnya, salah satunya adalah games. Game pada awalnya diciptakan sebagai sarana untuk mengatasi stress, namun sekarang game dapat membuat pemainnya mengalami ketergantungan hingga melakukan tindakan-tindakan kriminal. Terdapat berbagai macam game, ada game yang dapat dimainkan secara offline dan game yang dimainkan secara online. Munculnya game online belakangan ini sedikit memicu perhatian masyarakat akan dampak yang ditimbulkan seperti gamers yang kesehariannya menghabiskan waktu untuk bermain games(Fasya and Friska Amelia 2017). Sebagaian besar games online juga mengandung unsur kekerasan yang memicu agresivitas terhadap penggunanya hal ini juga berdampak terhadap emosi anak tersebut. Oleh beberapa pernyataan tersebut maka dilakukan penelitian terkait hubungan game online dengan emosional anak usia 5-6 tahun. METODOLOGI Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif, korelasional. Penelitian korelasi atau korelasional adalah suatu penelitian untuk mengetahui hubungan dan tingkat hubungan antara dua variabel atau lebih tanpa ada upaya untuk mempengaruhi variabel tersebut sehingga tidak terdapat manipulasi variabel(Budiwanto 2017). Bentuk penelitian kuantitatif korelasional sebagai berikut: Gambar Bentuk Penelitian Kuantitatif Korelasional Instrumen yang digunakan adalah kuesioner dengan skala likert. Populasi dalam penelitian ini adalah anak usia 5-6 tahun di TK Pendawa, kecamatan Pamulang, dengan pengambilan sampel secara purposive sampling di TK Pendawa. Jumlah sampel sebanyak 40 anak usia 5-6 tahun. Uji statistik yang digunakan adalah uji validitas dengan rumus chi kuadrat dan uji reliabilitas dengan rumus spearman brown dengan teknik belah dua. Selanjutnya dilakukan uji normalitas sampel untuk memastikan sampel yang digunakan berdistribusi normal dan uji homogenitas menggunakan rumus uji F. X Game Online Y Emosional Anak
  • 4. Hubungan Game Online dengan Perkembangan Emosional Anak Usia 5-6 Tahun DOI: 10.31004/obsesi.v4i2.344 Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 4(2), 2020 | 997 HASIL DAN PEMBAHASAN Data perkembangan emosional anak usia 5-6 tahun diperoleh melalui angket pada 40 responden orangtua dan 40 orang anak. Angket untuk anak yang diberikan melalui orangtua berisi 40 soal pertanyaan mengenai perkembangan emosional anak mereka. Dengan demikian diperoleh hasil angket dari perkembangan emosional anak usia 5-6 tahun) yaitu Nilai terendah = 90, nilai tertinggi = 134, rata-rata (means) = 113.65, simpangan baku = 9.99115. Data responden Jenis kelamin responden (anak) yaitu 55% dari jumlah responden berjenis kelamin laki-laki, kemudian sisanya 45% berjenis kelamin perempuan. Urutan Anak terlihat bahwa 45% merupakan anak pertama 35% anak yang kedua, 18% anak ketiga, dan 2% merupakan anak keempat. Dari data juga diperoleh jenis Permainan Yang Disukai anak sebesar 10% anak suka akan permainan aksi, 15% suka bermain permainan strategi, 10% suka akan permainan petualangan, 28% suka bermain permainan peran, 15% suka bermain permainan olahraga, dan 22% suka permainan simulasi. Dilihat dari waktu bermain anak terlihat bahwa Hari Bermain anak antara lain: 33% anak bermain game online setiap hari, 65% bermain setiap hari libur, 2% bermain ketika hari sekolah. Sedangkan rincian Waktu Bermainnya 48% anak bermain game online pada sore hari, 35% bermain game online pada siang hari setelah pulang sekolah, tidak ada yang bermain game on line pada pagi sebelum berangkat sekolah, sebanyak 10% anak bermain pada malam hari sebelum tidur, dan sisanya 7% bermain tanpa kenal waktu. Dilihat dari Frekuensi Bermain Game Online diperoleh: 78% anak bermain game online 2x/seminggu, sebanyak 7% anak bermain game online 3x/seminggu, sebanyak 2% anak bermain 5x/seminggu , dan sebanyak 13% bermain game on line setiap hari. Analisa data Dari data angket game online yang berjumlah 40 butir pertanyaan kepada 40 responden diperoleh hasil nilai terendah = 71, nilai tertinggi = 113, rata-rata (means) = 89,55, simpangan baku = 10,11. Uji Reliablitas Perhitungan uji reliabilitas pada variabel perkembangan emosional anak usia 5-6 tahun menggunakan rumus spearman brown dengan teknik belah dua. Diperoleh nilai spearman adalah 0.602 berarti menunjukkan reliable sedang. Sedangkan perhitungan uji reliabilitas pada variabel game online menggunakan rumus spearman brown dengan teknik belah dua diperoleh nilai spearman adalah 0.58 berarti menunjukkan reliabel sedang. Uji Normalitas x² hitung yaitu 0.899 sedangkan x² tabel sebesar 7.815. Nilai x² hitung sebesar 0.899 ternyata kecil daripada x² tabel yang diperoleh yaitu 7.815, sehingga data untuk perkembangan emosional anak usia 5-6 tahun berdistribusi normal. Pada nilai α sebesar 5% (0.05) suatu data dikatakan normal jika x² hitung ≤ x² tabel sebesar 9.49. Dengan diperolehnya x² hitung sebesar 2.30, sedangkan x² tabel sebesar 9.49, maka data untuk Game online berdistribusi normal. Uji homogenitas Uji homogenitas F hitung sebesar 1.01 dan F tabel sebesar 1.69. Maka nilai F hitung 1.01 < F tabel 1.69 maka dan data dapat dinyatakan homogen.
  • 5. Hubungan Game Online dengan Perkembangan Emosional Anak Usia 5-6 Tahun DOI: 10.31004/obsesi.v4i2.344 998 | Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 4(2), 2020 Uji korelasi Variabel Berdasarkan perhitungan diperoleh angka korelasi antara variabel game online dan perkembanagn emosi anak adalah sebesar 0.41596. Diketahui nilai r(xy)= 0.416 yang termasuk ke dalam angka 0.40-0.70 berarti terdapat korelasi positif antara variabel game online dan perkembangan emosi anak dengan kategori berkorelasi positif yang sedang atau cukup. Pada tabel r product moment, dengan taraf signifikasi sebesar 5%, dengan Df sebesar 38, didapatkan r tabel dengan nilai 0.320. Pada taraf signifikasi 1% maka didapatkan r tabel dengan nilai 0.413. Jika dibandingkan antara r(xy) dengan r tabel, dengan taraf signifikasi 5% (0.05) adalah 0.320, maka nilai r(xy) = 0.416 lebih besar daripada r tabel = 0.320, artinya terdapat hubungan yang positif antara game online dengan perkembangan emosional anak usia 5-6 tahun. Berdasarkan hasil data penelitian diperoleh koefisien determination (kd) sebesar 17%, artinya game online memberikan kontribusi hubungan sebesar 17% terhadap perkembangan emosi anak usia 5-6 tahun, sedangan sisanya 83% dipengaruhi oleh faktor lain. Artinya terdapat hubungan game online terhadap perkembangan emosi anak usia 5-6 tahun. Oleh sebab itu perlu dilakukan kontrol terhadap penggunaan game online pada anak usia dini. Hal tersebut karena penggunaan game online memiliki dampak negatif pada emosional anak. Dampak tersebut berdasarkan penelitian yang dilakukan Fadillah diantaranya dapat menimbulkan gangguan kejiwaan dan dalam hubungan dengan teman sebayanya dan orang sekitarnya pun merasa terganggu. Adapun karakter dalam permainan game kadang bersifat antagonis sehingga menunjukkan kekerasan dan melontarkan kata-kata kasar(Fadillah and Iqbal 2019) hal senada juga disampaikan oleh Cris Rowan seorang dokter anak asal Amerika Serikat yang dikutip oleh Kompas.com yang menjelaskan bahwa perlu adanya larangan untuk penggunaan gadget bagi anak usia dini yangmana salah satunya adalah munculnya penyakit mental, agresif, dan pikun digital (Pagestu 2017). Kecanduan teknologi selanjutnya dapat mempengaruhi perkembangan otak anak. PFC atau Pre Frontal Cortex adalah bagian didalam otak yang mengontrol emosi, kontrol diri, tanggung jawab. Pengambilan keputusan dan nilai-nilai moral lainnya. Anak yang akan mengalami kecanduan teknologi seperti games online, otaknya akan memproduksi hormone dopamine secara berlebih yang mengakibatkan fungsi PFC terganggu (Chusna 2018). Pola asuh orang tua kepada anaknya (parenting) menjadi solusi dari semua persoalan ini. Keluarga merupakan sekolah pertama sang anak sebelum berinteraksi dengan lingkungan sosial di kuar rumahnya. Dalam keluarga seharusnya sang anak dibentuk agar memiliki kekebalan terhadap pengaruh negative(Alia and Irwansyah 2018). Jika anak sudah terlanjur kecanduan terhadap gadget maka orang tua juga harus memberi batasan-batasan waktu untuk anak hanya diperbolehkan bermain game online selama satu jam atau fitur-fitur yang mendukung perkembangannya. SIMPULAN Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kesimpulan terdapat hubungan antara game online dengan perkembangan emosional anak usia 5-6 tahun. Penggunaan gadget pada anak usia dini tentu memiliki dampak negative. Anak menjadi kecanduan terhadap game online tersebut. Kecanduan teknologi selanjutnya dapat mempengaruhi perkembangan otak anak. PFC atau Pre Frontal Cortex adalah bagian didalam otak yang mengontrol emosi, kontrol diri, tanggung jawab. Pengambilan keputusan dan nilai-nilai moral lainnya. Oleh sebab itu perlu dilakukan pengontrolan terhadap penggunaan gadget pada anak. Orang tua juga harus memperhatikan sikap dengan tidak memberikan gadget kepada, dan tidak bermain gadget di depan anak.
  • 6. Hubungan Game Online dengan Perkembangan Emosional Anak Usia 5-6 Tahun DOI: 10.31004/obsesi.v4i2.344 Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 4(2), 2020 | 999 UCAPAN TERIMAKASIH Terimakasih peneliti ucapkan kepada pihak-pihak terkait dalam penelitian ini terutama TK Pendawa di kelurahan Pondok Cabe, Kecamatan Pamulang, kabupaten Tangerang Selatan, Propinsi Banten. DAFTAR PUSTAKA Alia, Tesa, and Irwansyah Irwansyah. 2018. “Pendampingan Orang Tua Pada Anak Usia Dini Dalam Penggunaan Teknologi Digital [Parent Mentoring of Young Children in the Use of Digital Technology].” Polyglot: Jurnal Ilmiah 14(1): 65. https://ojs.uph.edu/index.php/PJI/article/view/639. Budiwanto, Setyo. 2017. “Metodologi Penelitian.” Universitas Negeri Malang: 631. Chusna, Puji Asmaul. 2018. “Pengaruh Media Gadget Pada Perkembangan Karakter Anak.” Dinamika Penelitian: Media Komunikasi Sosial Keagamaan 17(2): 315–30. Fadillah, Fanny Azka, and Muhammad Iqbal. 2019. “Poster Kecanduan Game Terhadap Anak.” Jurnal Desain 7(1): 38–48. Fasya, Hafizha, and Ayu Friska Amelia. 2017. “Pengaruh Game Online Terhadap Tingkat Agresivitas Anak-Anak Dan Remaja Di Kota Makassar (Studi Kasus Di Kecamatan Tallo).” Hasanuddin Student Journal 1(2): 127–34. Filtri, Heleni, and Al Khudri Sembiring. 2018. “Perkembangan Kognitif Anak Usia 5-6 Tahun Di Tinjau Dari Tingkat Pendidikan Ibu Di Paud Kasih Ibu Kecamatan Rumbai.” PAUD Lectura: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini 1(2): 169–78. https://journal.unilak.ac.id/index.php/paud-lectura/article/view/1175. Hude, Darwis. 2006. 2006 Erlangga Emosi Penjelajahan Religio-Psikologis Tentang Emosi Manusia Dalam Al-Quran. Pagestu, Ratna. 2017. “Fenomena Gadget Dan Perkembangan Sosial Bagi Anak Usia Dini.” Indonesian Journal of Islamic Early Childhood Education 2(2): 2017. Pebriana, Putri Hana. 2017. “Analisis Penggunaan Gadget Terhadap Kemampuan Interaksi Sosial.” Jurnal Obsesi  : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini 1(1): 8. Prawitasllri, Johana E. 2016. “Mengenal Emosi Melalui Komunikasi Nonverbal.” Buletin Psikologi 3(1): 27–43. Reski Yulina Widiastuti. 2015. “Dampak Perceraian Pada Perkembangan Sosial Dan Emosional Anak Usia 5-6 Tahun.” PG-Paud Trunojoyo 2(5): 76–86. Riana, Mashar. 2011. Kencana Emosi Anak Usia Dini Dan Strategi Pengembangan. Santrock. 2003. 2003 Erlangga Life-Span Development: Perkembangan Masa Hidup. Sari, Tria Puspita, and Amy Asma Mitsalia. 2016. “Pengaruh Penggunaan Gadget Terhadap Personal Sosial Anak Usia Pra Sekolah Di Tkit Al Mukmin.” Profesi 13(Maret): 72–78. Susanto, Ahmad. 2011. “Perkembangan Anak Usia Dini.” Jakarta: Kencana Prenada Media Group. Trimuliana, Ifina, Nurbiana Dhieni, and Hapidin Hapidin. 2019. “Perilaku Religius Anak Usia 5-6 Tahun Pada PAUD Model Karakter.” Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini 3(2): 570. https://obsesi.or.id/index.php/obsesi/article/view/251. Wahyu Novitasari, Nurul Khotimah. 2016. “Dampak Penggunaan Gadget Terhadap Interaksi Sosial Anak Usia 5-6 Tahun.” PAUD Teratau 05(03): 1. Zaini, Muhammad, and Soenarto Soenarto. 2019. “Persepsi Orangtua Terhadap Hadirnya Era Teknologi Digital Di Kalangan Anak Usia Dini.” Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini 3(1): 254. https://obsesi.or.id/index.php/obsesi/article/view/127.