SlideShare a Scribd company logo
1 of 33
1
COMPILATION
MANAGING GROWING BUSINESS
Disusun oleh
Devi Isdianingsih
2001582270
LA28
UNIVERSITAS BINA NUSANTARA
ALAM SUTERA
2018 – 2019
2
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR …………………………………………………………………….. 3
BAB I DEFINITION OF INNOVATION ...……………………………………………… 4
BAB II INNOVATION AS BUSINESS ………………………………………………….. 9
BAB III INNOVATION OF ORGANIZATION ...………………………………………. 11
BAB IV SOURCE OF INNOVATION ..………………………………………………… 16
BAB V UNCERTAINTY OF INNOVATION ..…………………………………………. 20
BAB VI NEW PRODUCTS AND SERVICES ..………………………………………….25
BAB VII OPEN AND CLOSED INNOVATION .………………………………………. 29
QUIZ 3 …………………………………………………………………………………… 32
3
KATA PENGANTAR
Puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, atas berkat dan rahmatNya penulis dapat
menyelesaikan tugas akhir Compilation sebagai salah satu syarat kelulusan dalam
menyelesaikan proses pembelajaran di mata kuliah Managing Growing Business. Penulis
juga ingin mengucapkan banyak terima kasih khusunya kepada Bapak Febrizal Rahmana
selaku dosen mata kuliah terkait yang telah memberikan bimbingan dan pengetahuan
sehingga penulis dapat menyelesaikan tugas akhir ini dengan baik dan tepat waktu.
Diharapkan tugas ini dapat bermanfaat dan diperguakan sebagaimana mustinya. Penulis juga
menyadari bahwa tugas ini jauh dari kata sempurna. Sehingga penulis berharap dengan
adanya kritik dan saran yang dapat bermanfaat untuk proses perbaikan yang lebih baik lagi.
4
BAB I
DEFINITION OF INNOVATION
1.Jelaskan beberapan pengertian kata innovation yang kamu ketahui! (minimal dua contoh)
2.Kenapa kita membutuhkan innovation dalam pembangunan suatu bangsa?
3.Sebutkan 4 dimensi innovation! Gambarkan dan jelaskan!
4.Berikan contoh innovation yang mengubah wajah dunia! (minimal tiga contoh)
5.Sebutkan aspek-aspek yang harus dipenuhi dalam innovation! Dan jelaskan secara singkat
JAWAB
1. Kata inovatif berasal dari bahasa inggis “innovate” yg artinya memperkenalkan sesuatu
yg baru, sedangkan innovative berarti bersifat memperbarui. Selain berasal dari bahasa
inggris, Inovasi juga berasal dari bahasa latin “Innovation” yang berarti pembaruan dan
perubahan. Inovasi adalah pemilihan yang kreatif, pemanfaatan dan organisasi sumber
daya material dan manusia dijalan unik dan baru yang akan menghasilkan dalam
pencapaian dari suatu tujuan untuk tingkat yang lebih tinggi prestasi untuk gol yang
digambarkan dan sasaran hasil.
2. Bangsa yang inovatif merupakan bangsa yang mampu menciptakan pemikiran,
gagasan, barang, produk baru sehingga bermanfaat bagi khalayak.
3. Dimensi insani (SDM), perubahannya terdiri dari :
 Sikap dan persepsi
 Peguasaan dan pengintegrasian pengetahuan
 Perluasan dan penghalusan pengetahuan
 Penggunaan pengetahuan secara bermakna
 Kebiasaan-kebiasaan berpikir dan berbuat produktif
 Dimensi Struktur
 Penataaan kembali pola pengorganisasian
 Dimensi Tugas
5
 Penataan beban tugas, wewenang, dan tanggung jawab
 Penataan dalam pengajaran / implementasi kurikulum
 Penataan dalam supervise
 Tata laksana kantor
 Dimensi Teknologi
 Rekayasa alatdan media belajar
 Penataan kembali sarana prasarana
 Rekayasa prosedur, metode, dan teknik kerja
4. Walkman, senjata andalan untuk mendengarkan musik di mana saja Walkman
merupakan gadget mainstream pertama yang diperkenalkan pada tahun 1979 atau 1980
di beberapa wilayah tertentu. Dengan menggunakan perangkat ini, pengguna bisa
mendengarkan musik di mana saja, termasuk saat berolahraga atau di dalam mobil.
Walkman menggunakan media kaset berpita. Produk ini disebut inovatif karena
membuat para penggunanya mampu menikmati musik di mana saja, bahkan 30 tahun
sebelum hadirnya perangkat pemutar file multimedia buatan Apple, iPod.
 Kinect, membuat standar baru dalam bermain "game" konsol Microsoft
merilis Kinect sebagai aksesori konsol game Xbox 360 pada November
2010 yang lalu. Aksesoris ini begitu laris di pasaran karena
memperkenalkan cara bermain yang baru. Pengguna sudah tidak perlu lagi
menggunakan controller untuk bermain. Sebagai gantinya, semua anggota
tubuh pemain dapat digunakan untuk bermain game. Sebelum Kinect dirilis,
memang ada konsol buatan Nintendo, Wii, yang menawarkan konsep
permainan menggunakan gerak tubuh. Namun, konsol tersebut tetap
menggunakan controller untuk permainan. Kinect disebut inovatif karena
menawarkan berbagai hal baru, bahkan di luar kepentingan gaming sendiri,
di masa yang akan datang. Bayangkan apabila pengguna bisa menguba h
saluran TV hanya dengan menggunakan gerakan tangan atau suara.
 Google Glass, perangkat komputer yang dipakai di tubuh manusia pertama
yang mendapatkan perhatian Pernah menonton serial televisi fiksi Star
Trek? Beberapa karakter dalam film populer ini banyak menggunakan
kacamata canggih yang dapat menampilkan data-data. Di saat kebanyakan
orang masih berangan-angan untuk memiliki perangkat semacam ini,
Google telah berhasil membuat produk kacamata ini. Dengan konsep yang
6
sama dengan produk masa depan ala film sci-fi, produk yang akhirnya
disebut Google Glass ini mampu menarik perhatian begitu banyak orang.
Produk ini dianggap inovatif karena mampu menawarkan begitu banyak hal
baru dalam kehidupan. Pengguna bisa merekam apa yang bisa dilihatnya,
mencari data hanya dengan menggunakan suara, hingga video call hanya
dengan menggunakan kacamata.
 iPhone, ponsel pintar yang tidak dilengkapi dengan begitu banyak tombol
Pada saat iPhone diluncurkan pada Juni 2007 lalu, belum begitu banyak
perangkat yang dilengkapi layar sentuh dengan sedikit tombol. Perangkat
ini menggebrak dengan layar yang cukup besar pada masa itu dan hanya
dipersenjatai satu tombol saja. Perangkat ini disebut inovatif karena mampu
menggabungkan layar sangat responsif, pemutar file multimedia, dilengkapi
kemampuan untuk berselancar di dunia maya, dan form factor menarik,
yang akhirnya menjadi standar dari ponsel pintar yang beredar saat ini.
 Mobil Google, mobil dengan pengemudi "hantu" Google tidak hanya
mengerjakan proyek yang berkaitan dengan dunia internet dan gadget saja.
Perusahaan raksasa internet ini juga membuat produk mobil. Hebatnya,
mobil ini bisa berjalan sendiri, tanpa perlu adanya pengemudi. Mobil ini
dilengkapi semacam komputer yang mampu mengendarai mobil ini. Mobil
ini disebut inovatif karena apabila sistem berjalan dengan sempurna, mobil
ini mampu menghindarkan penggunanya dari kecelakaan yang disebabkan
oleh berbagai macam hal, seperti kelelahan atau kesalahan pengemudi.
 iPad, era tablet pun dimulai Ya, ada beberapa tablet yang diluncurkan,
bahkan sebelum iPad lahir ke dunia. Namun, siapa yang mencari produk
macam ini saat iPad belum dirilis ke pasaran? Tablet ini dianggap inovatif
karena, sama seperti iPhone, menetapkan standar tablet, baik fungsi maupun
bentuk.
 Solid State Drive, komputer akan semakin cepat Ya, harganya memang
mahal. Kapasitasnya pun tidak terlalu besar. Namun, ia menawarkan suatu
hal yang tidak bisa ditawarkan hard disk tradisional. SSD mampu membuat
kecepatan boot Windows dan sistem operasi lain meningkat drastis. Sebagai
contoh, Windows 7 dapat masuk ke Home hanya dalam waktu di bawah 10
detik. Produk ini akan menjadi inovatif saat harganya turun. Tentunya
produk tersebut akan menjadi hard disk tradisional, yang mampu membuat
7
sistem komputer meningkat jauh.
5. Aspek Produksi.
Berbagai macam keputusan harus dibuat mengenai proses produksi, misalnya
lokasi dari fasilitas produksi, tata letak mesin. Dan keputusan lokasi bisnis.
Dalam memilih lokasi bisnis yang paling utama adalah alasan apa yang
menyebabkan kita harus memilih lokasi tersebut. Ada banyak alasan, seperti
menemukan pasar baru atau memperluas pasar, mengupgrade fasilitas atau
peralatan produksi, atau karena pertimbangan biaya dan cash flow bisnis.
Aspek SDM.
Sumber daya manusia merupakan hal yang yang krusial bagi berhasilnya suatu
perusahaan. Pada aspek ini perusahaan harus mampu merencanakan kebutuhan
SDM dan mengembangkan SDM yang ada. Karena sehebat apa pun seseorang,
seberapa banyak pun pengetahuan yang dimiliki, selalu saja ada kesempatan
yang bisa dilakukan untuk mengembangkan diri karena dunia berubah dengan
cepat, pengetahuan berkembang, teknologi cepat berubah. Jadi, perusahaan
harus terus mendorong SDMnya untuk belajar dan mengembangkan diri.
Aspek Keuangan.
Aspek keuangan harus mampu menjelaskan mengapa bisnis ini layak dan harus
juga menunjukkan bagaimana bisnis ini akan didanai(berapa dana pemilik dan
berapa dana dari kreditor). Untuk itu sebelum mencari modal, tentu harus
diketahui dulu berapa jumlah uang yang dibutuhkan untuk menjalankan usaha.
Kebijakan dalam pengelolaan keuangan mutlak diperlukan bagi para
wirausahawan. Kesalahan dalam mengelolanya dapat menjatuhkan usahanya
walaupun usahanya tersebut memperoleh laba yang besar tetapi wirausaha
tersebut tidak mampu untuk membedakan yang mana dana untuk kepentingan
pribadi, dan yang mana dana untuk kepentingan usahanya.
Aspek Teknologi Informasi.
Tidak ada yang dapat memungkiri bahwa kehidupan saat ini tidak bisa lepas
dari apa yang disebut teknologi. Begitu juga dengan bisnis. Meskipun kita tahu
bahwa bisnis sudah ada sebelum teknologi ini muncul, tetapi kini bisnis tanpa
teknologi akan berjalan lambat, seperti siput.
Aspek Hukum
8
peraturan perundang-undangan, perizinan, dan tata cara kelola perusahaan merupakan yang
menjadi pokok perhatian anda dalam berbisnis.
9
BAB II
INNOVATION AS BUSINESS
1.Jelaskan Rothwell innovation model yang generasi ke-4! Sebutkan contoh dalam dunia
bisnis yang kamu ketahui!
2.Ada 9 core abilities managing innovation, sebutkan 4 diantarnya dan jelaskan masing-
masing!
3.Gambarkan skema rutinitas management untuk suksesnya innovation dan berikan contoh
masing-masing!
Answer
1. Integrated business processes
The innovation process moved from sequential shifting from function to function, to
innovation as a parallel process of development, together with integration within the
company, upstream with key suppliers and downstream with leading customers.
Contoh : Pabrikan mobil saat ini bekerja dengan sangan terintegrasi. Bukan dengan
cara menyelesaikan satu part lalu melanjutkan untuk membuat bagian lain. Namun
semua part telah tersedia dan siap dipasang karena dikerjakan di bagian lain atau
dikerjakan oleh supplier dalam waktu yang bersamaan sehingga sebuah pabrik
assembly mobil dapat terus berjalan.
2. Recognizing
Searching the environment for technical and economic clues to trigger the process of
change.
Generating
Having the ability to create some aspects of technology in house through RnD,
internal engineering group, etc.
Choosing
Exploring and selecting the most suitable response to the environmental triggers
which fit the strategy and the internal resource base / external technology network
10
Learning
Having the ability to evaluate and reflect upon the innovation process and identify
lessons for improvement in the management routines.
3. Skema rutinitas management untuk suksesnya innovation
11
BAB III
INNOVATION OF ORGANIZATION
1. Jelaskan macam-macam organisasi untukmencapai organisasi yang inovatif!
2. Apa perbedaan climate dan culture? Berikan contoh masing-masing
3. Bagaimana Climate mengantisipasi Culture agar inovasi tetap dijalankan?
4. Perbedaan antara rationale innovation dan increamental innovation?
5. Berikan contoh dari no.4, masing-masing dua dan jelaskan bagaimana innovationnya!
JAWABAN
1.
 Berdasarkan jumlah orang yang memegang pucuk pimpinan.
o Bentuk tunggal, yaitu pucuk pimpinan berada ditangan satu orang,
semua kekuasaan dan tugas pekerjaan bersumber kepada satu orang.
o Bentuk komisi, pimpinan organisasi merupakan suatu dewan yang
terdiri dari beberapa orang, semua kekuasaan dan tanggung jawab
dipikul oleh dewan sebagai suatu kesatuan.
 Berdasarkan lalu lintas kekuasaan.
o Organisasi lini atau bentuk lurus, kekuasaan mengalir dari pucuk
pimpinan organisasi langsung lurus kepada para pejabat yang
memimpin unit-unit dalam organisasi.
o Bentuk lini dan staff, dalam organisasi ini pucuk pimpinan dibantu
oleh staf pimpinan ahli dengan tugas sebagai pembantu pucuk
pimpinan dalam menjalankan roda organisasi.
o Bentuk fungsional, bentuk organisasi dalam kegiatannya dibagi dalam
fungsi-fungsi yang dipimpin oleh seorang ahli dibidangnya, dengan
hubungan kerja lebih bersifat horizontal.
 Berdasarkan sifat hubungan personal.
o Organisasi formal, adalah organisasi yang diatur secara resmi,
seperti: organisasi pemerintahan, organisasi yang berbadan hukum
o Organisasi informal, adalah organisasi yang terbentuk karena
hubungan bersifat pribadi, antara lain kesamaan minat atau hobby, dll.
 Berdasarkan tujuan
12
o Organisasi yang tujuannya mencari keuntungan atau ‘profit
oriented‘
o Organisasi sosial atau ‘non profit oriented‘
 Berdasarkan kehidupan dalam masyarakat
o Organisasi pendidikan
o Organisasi kesehatan
o Organisasi pertanian, dan lain lain.
 Berdasarkan fungsi dan tujuan yang dilayani
o Organisasi produksi, misalnya organisasi produk makanan,
o Organisasi berorientasi pada politik, misalnya partai politik
o Organisasi yang bersifat integratif, misalnya serikat pekerja
o Organisasi pemelihara, misalnya organisasi peduli lingkungan, dan
lain lain.
 Berdasarkan pihak yang memakai manfaat.
o Mutual benefit organization, yaitu organisasi yang kemanfaatannya
terutama dinikmati oleh anggotanya, seperti koperasi,
o Service organization, yaitu organisasi yang kemanfaatannya
dinikmati oleh pelanggan, misalnya bank,
o Business organization, organisasi yang bergerak dalam dunia usaha,
seperti perusahaan-perusahaan,
o Commonwealth organization, adalah organisasi yang
kemanfaatannya terutama dinikmati oleh masyarakat umum, seperti
organisasi pelayanan kesehatan. Contohnya rumah sakit, Puskesmas,
dll.
2. Organizational Culture Pada dasarnya, budaya organisasi adalah kepribadian
organisasi. Budaya terdiri dari asumsi, nilai, norma dan tanda nyata (artefak) dari
anggota organisasi dan perilaku mereka. Budaya bersifat multidimensional, multifaset
dan mencerminkan upaya kelompok untuk mengatasi dan belajar.
Contoh: Hasil spesifik dari suatu budaya yang kuat adalah keluar masuknya pekerja
yang rendah. Suatu budaya yang kuat akan memperlihatkan kesepakatan yang tinggi
mengenai tujuan organisasi diantara anggota-anggotanya. Kebulatan suara terhadap
13
tujuan akan membentuk keterikatan, kesetiaan, dan komitmen organisasi. Kondisi ini
selanjutnya akan mengurangi kecendrungan karyawan untuk keluar dari organisasi.
Organizational Climate adalah refleksi dan manifestasi dari asumsi budaya yang
berasal dari para pemimpin organisasi. Ini menggambarkan bagaimana anggota
organisasi mengalami budaya organisasi itu. Iklim organisasi juga disebut sebagai
"determinan situasional" atau "faktor penentu lingkungan" yang mempengaruhi
perilaku manusia. Organizational Climate mencerminkan persepsi seseorang tentang
organisasi tempat dia berasal.
Contoh: Organizational Climate dilihat dari persepsi para anggota terhadap
organisasinya. Contohnya adalah ketika karyawan bekerja di perusahaan yang
bergerak di bidang kemanusiaan (WHO), secara langsung, stigma mereka bahwa
karyawannya adalah orang orang yang senang menolong orang lain
3. Menurut saya, citra climate pada suatu perusahaan menentukan image perusahaan
tersebut baik dari sudut pandang konsumen maupun karyawannya sendiri. Jika
perusahaan bisa memasang citra image yang baik kepada karyawannya, karyawan
mereka akan memberikan feedback juga kepada perusahaan tersebut dan akan terus
berkesinambungan.
Hal tersebut lama kelamaan akan membentuk culture dan kepribadian dari organisasi
tersebut dengan terciptanya nilai, asumsi dan norma sehingga akan juga membentuk
perilaku karyawannya. Ketika karyawan memiliki pandangan yang baik kepada
organisasi di tempatnya bekerja, itu akan menambah kesetiaan, ketertarikan dan
komitmen terhadap organisasinya sehingga akan berdampak pada rendahnya angka
keluar masuk karyawan.
Dengan begitu, struktur dan tujuan organisasi semakin jelas dan konstan sehingga
untuk perusahaan membangun invention dan selalu mengembangkan innovation
dengan baik dengan semua usaha dari seluruh sumber daya manusianya.
4. Rationale Innovation: Inovasi terbuka adalah ketika perusahaan menggunakan ide
baik dari internal maupun eksternal. Digunakan untuk mempercepat produk internal
dan memperluas pasar. Paradigma ini mengasumsikan bahwa perusahan dapat dan
14
harus menggunakan ide-ide eksternal dan internal serta jalur internal dan eksternal ke
pasar. Chesbrough percaya inovasi terbuka adalah cara yang lebih menguntungkan
untuk berinovasi.
Ketika dilakukan dengan benar, inovasi jenis ini memiliki potensi untuk mengurangi
biaya, mempercepat waktu ke pasar, meningkatkan diferensiasi di pasar, dan menciptakan
arus pendapatan baru.
Incremental Innovation: adalah ketika perusahaan membuat perubahan-perubahan
kecil dalam produk dan layanan. Daripada mengubah produk atau layanan
sepenuhnya, incremental innovation hanya dibangun berdasarkan apa yang sudah ada.
5. Rationale Innovation:
a. Kraft adalah salah satu merek paling kuat dalam industri makanan. Kraft,
Oreo, Toblerone, Ritz dan Jacobs adalah contoh dari beberapa merek yang
mendunia dan menguasai pangsa pasar di berbagai negara. Lalu di mana
kunci atau rahasia Kraft dalam menguasai industri makanan? Jawabannya
adalah inovasi rasional. Inovasi rasional merupakan bahan bakar yang
mendorong laju pertumbuhan Kraft. Kraft menggabungkan kekuatan
inovasi dari dalam dan luar perusahaan secara rasional. Kraft berinovasi
dengan dukungan lebih dari 2.000 ilmuwan dan lebih dari 100.000 pekerja
di seluruh dunia. Meski memiliki tadisi riset yang kuat, dari total seluruh
Kekayaan Intelektual (KI) terkait pengolahan makanan Kraft hanya
menguasai 2%. Sisanya sebanyak 98% dihasilkan oleh riset-riset di luar
Kraft. Potensi KI internal dan eksternal tersebut kemudian digabungkan
dengan Jaringan Inovasi di luar perusahaan di mana pertumbuhannya
semakin meningkat. Inilah yang disebut dengan Rationale Innovation atau
Inovasi rasional.
b. Tidak kurang dari tiga minggu setelah diluncurkan, lebih dari 1000
pengguna tingkat advance – terkoordinasi baik melalui web – telah
menyusup ke dalam perangkat lunak produk Lego, melakukan modifikasi
dengan fungsi baru, sehingga menghasilkan disain baru yang benar-benar
orisinal dan tak terduga oleh perusahaan Lego. Dalam waktu singkat, para
15
pengguna tingkat advance ini telah memperbaiki produk asli bawaan
Lego, dan hasilnya lebih banyak unit Lego terjual, terutama pelanggan di
atas usia 18 tahun, dimana pelanggan tersebut bukanlah target pasar Lego.
Apa yang dilakukan Lego adalah bentuk Inovasi Terbuka atau Open
Innovation. Daripada hanya mengandalkan tim Research &
Development sendiri, mereka mengandalkan inovasi dari orang lain untuk
membangun produk. Secara sederhana, Lego memberdayakan 7 engineer
dari MIT dan hasilnya berupa produk yang baik. Namun itu tidak berarti
apa-apa dibandingkan ribuan pengguna spesialis dan advance, dalam
mendisain ulang perangkat lunak produk mereka. Lego sudah
mengalaminya sendiri.
Incremental Innovation:
a. Contoh dari inovasi ini adalah Gillete, pisau cukur pria yang dimulai
dengan satu pisau dan sekarang memiliki tiga atau empat pisau
b. Manufaktur Toyota Corolla generasi pertama akan selalu berbeda dengan
generasi kedua, ketiga sampai dengan generasi terakhir karena Toyota
yang secara konsisten memperbarui dengan fitur baru dan teknologi.
16
BAB IV
SOURCE OF INNOVATION
1. Buat Ringkasan nimnimal dua halaman ttg Sources of Innovation!
JAWAB
1. Setaip organisasi yang mampu bertahan hingga saat ini baik yang memiliki jam
terbang yang sudah lama maupun mereka yang startup, pasti mereka membutuhkan
inovasi untuk memperpanjang umur organisasi mereka. Mencari sebuah inovasi
tentunya bukan hal mudah apalagi melakukan eksekusi dari inovasi yang telah kita
dapat, maka dari itu ketika organisasi melakukan sebuah inovasi untuk di
implementasikan ke produk/jasa mereka, pasti mereka memiliki nilai lebih di mata
konsumennya daripada mereka yang hanya meniru persis yang telah di lakukan oleh
organisasi lain.
Dengan adanya inovasi dan dapat diterapkan di dalam setiap organisasi tanpa kita
sadari dapat menaikkan perekonomian Indonesia sehingga banyak orang yang
berlomba lomba untuk melakukan inovasi agar dapat mendongkrak perusahaanya
dalam segi finansial maupun reputasi. Dapat kita amati masyarakat saat kini apalai
kaum milenial, mereka sangat tertarik untuk mencoba hal yang baru dan unik , maka
dari itu setiap organisasi dituntut selalu untuk berinovasi agar selalu menjadi berbeda
dari organisasi lain sehingga dapat memikat hati konsumen.
Peter Ferdinand Drucker adalah seorang penulis, konsultan manajemen, dan ekolog
sosial berkebangsaan Austria. Disini Drucker telah mengulas hal apa saja yang harus
dilakukan setiap organisasi maupun startup untuk melakukan inovasi, ada 7 sumber
invoasi menurutnya:
a) Pertama adalah The Unexpected. The Unexpected persis seperti bagaimana
kedengarannya, Anda harus mengharapkan hal yang tidak terduga jika Anda
ingin memiliki bisnis yang sukses. Hal hal yang tidak terduga bisa berarti
17
kegagalan, kesuksesan, dan lain lain, Anda dituntut harus siap untuk apa pun.
Seluruh pasar dapat berubah secara dramatis oleh orang-orang yang
mengambil keputusan yang tidak terduga. Contoh hipotetis yang bagus adalah
jika seluruh pasar elektronik turun sangat buruk di pasar saham karena alasan
yang tidak pasti.
b) Kedua adalah sesuatu yang disebut Incongruities. Incongruities
(ketidaksesuaian) pada dasarnya berpikir berbeda. Tidak hanya berpikir
berbeda dari pesaing Anda, tetapi juga berpikir berbeda dari pandangan
masyarakat. Yang dimaksudkan dengan ini adalah Anda harus menemukan ide
kreatif untuk dijual, dan Anda hanya dapat melakukan ini dengan berpikir
berbeda untuk menemukan penemuan atau ide baru. Ketika saya memikirkan
pemikiran yang berbeda Steve Jobs muncul dalam pikiran dan semua
penemuannya. Contoh yang baik dari ini adalah bagaimana Steve Jobs dan
Apple menciptakan Iphone itu adalah salah satu dari jenis pada saat itu, tidak
ada orang lain yang menggabungkan musik dan ponsel dalam satu.
c) Ketiga adalah ide yang disebut Process Need. Process Need hampir mirip
dengan ketidaksesuaian karena Anda harus berpikir secara berbeda dari orang
lain. Jika ada sesuatu yang hilang dalam masyarakat atau didalam bisnis, Anda
harus menemukan cara yang inovatif untuk memperbaikinya. Misalnya
pencipta energi 5 jam, Manoj Bhargava memperhatikan bahwa lebih banyak
orang mengkonsumsi minuman yang mengandung baffle. Lalu setelah
diamati, lebih banyak orang harus mengantre di toko-toko yang menyediakan
kopi. Manoj Bhargava adalah inovator karena ia menciptakan sesuatu yang
dapat Anda minum langsung dan tidak butuh waktu lama untuk diminum, juga
Anda tidak perlu mengantre untuk mengambil minuman.
d) Keempat disebut Changes in Industry and Market Structures. Topik ini
terkait dengan "Tidak Terduga". jika Anda adalah pemilik bisnis, anda harus
menyadari akan kejadian yang tidak terduga di dalam industri maupun pasar.
Bisnis lain dari dalam atau bahkan dari luar pasar Anda dapat mengubah pasar
Anda. Untuk membuat hal-hal sederhana saya akan tetap dengan memberi
contoh energi 5 jam milik Manoj Bhargava. Ketika Manoj Bhargava
18
menciptakan energy 5 jam, seluruh pasar caffeine berubah, semakin banyak
orang yang sekarang membeli minuman energi kecil yang lebih murah
daripada kopi. Ini berarti Starbucks, Dunkin Donuts, dan industri kopi lainnya
harus menyesuaikan diri karena perubahan di pasar.
e) Demographic adalah perubahan mendasar dalam populasi, seperti contoh
perubahan jumlah anak-anak yang mengendarai sepeda, perubahan jumlah
pria dengan usia diatas 50 tahun, perubahan jumlah sensus penduduk African
American di Amerika, dan lain lain. Perubahan-perubahan dalam demografi
ini mengubah cara para inovator menjalankan bisnis mereka. Contoh hipotetis
dari hal ini adalah jika kita mencaplok Mexico maka populasi hispianic di AS
akan naik. Jika orang-orang Spanyol mengkonsumsi banyak kopi maka pasar
kopi akan berubah, dan pada gilirannya itu juga akan mempengaruhi pasar lain
misalnya pasar roti akan terpengaruh karena jika lebih banyak orang membeli
kopi semakin banyak orang yang mungkin mampir untuk mendapatkan roti
juga.
f) Keenam dalam daftar adalah Change in Perception. Persepsi adalah cara
orang memandang sesuatu. Dalam dunia bisnis, persepsi masyarakat umum
mungkin melihat industri dengan hanya melihat baik atau buruknya saja dan
persepsi berubah seiring waktu. Misalnya 50 tahun yang lalu orang tidak tahu
pengaruh tembakau, namun sekarang semakin banyak orang yang menjauhi
rokok sehingga ada sedikit iklan.
g) Terakhir adalah New Knowledge. Pengetahuan baru tentang teknologi baik
ilmiah maupun non ilmiah. Pemilik bisnis harus berhubungan dengan
teknologi terkini untuk menjalankan bisnis mereka. Ada penemuan baru
sepanjang waktu yang dapat memengaruhi bisnis Anda. Misalnya jika AS
menemukan bahwa negara mereka memiliki banyak tempat SDA berupa
minyak di negranya, maka perusahaan-perusahaan minyak akan mulai
menggali untuk mendapatkan minyak.
Untuk mengikuti 7 aturan yang ditulis oleh Peter Drucker ini membutuhkan disiplin
dan komitmen. Beberapa inovator tidak meluangkan waktu untuk berhenti dan
19
memikirkan sekeliling mereka dan bagaimana pasar berubah di sekitar mereka. Maka
dari itu kita harus tetap pada komitmen awal dan disiplin untuk mengimplementasikan
komitmen di awal.
20
BAB V
UNCERTAINTY OF INNOVATION
2. Jelaskan secara rinci langkah Forecating Innovation beserta Charateristic of Innovation
3. Bagaimana Climate mengantisipasi Culture agar inovasi tetap dijalankan?
4. Apa yang dimaksud dengan VUCA? jelaskan dan berikan contoh dalam dunia bisnis!
5. Gambarkan diagram Funnel Innovation! Jelaskan hubungan variabel-variabel yang
ada!
JAWABAN
2.
a) Survei konsumen
Tahap pertama kita perlu melakukan survei terhadap public atau calon
konsumen kita, tujuannya adalah mengetahui apa yang diinginkan
konsumen dan apa yang mereka keluhkan. Setelah itu kita baru bisa
mengetahui peluang kita untuk terjun langsung ke konsumen dan
mengetahui langsung apa yang mereka butuhkan sehingga kita juga dapat
merelevankan dengan apa yang harus di lakukan oleh perusahaan
b) Brainstorming – Analysis internal
Tahap kedua adalah Brainstorming yaitu dengan mengumpulkan para ahli
yang sesuai pada bidangnya dan saling bertukar pikiran dan ide agar
menemukan titik terang yang berupa inovasi. Tujuannya adalah untuk
mengidentifikasi dan memecahkan masalah karena datangnya produk baru
dari perusahaan lain.
c) Delphi or expert opinion
Tahap ketiga adalah Delphi or expert opinion. Metode Delphi yaitu proses
dimana organisasi mengumpulkan pendapat dari para ahli dari external
perusahaanya.
21
Metode Delphi dilakukan dengan cara survei kepada para ahli lalu
dianalisis oleh ahli yang sama kemudian disurvei kembali dengan
pertanyaan baru yang lebih fokus.
d) Scenario Development
Tahap terakhir adalah Scenario Development. Ini adalah tahap dimana
adanya deskripsi secara internal tentang kemungkinan alternatif berjangka
dengan interpretasi yang berbeda-beda.Dapat bersifat normatif dan
eksploratif.
Characteristic of Innovation
a) Observability
Observasi berdasarkan penglihatan masyarakat tentang sejauh mana hasil
inovasi dapat mempengaruhi kehidupan masyarakat bahkan bermanfaat
bagi mereka.
b) Trialability
Mengamati perusahaan dan mengukur kemampuan perusahaan dalam
bereksmerimen dengan basis yang terbatas
c) Complexity
Melihat pandangan yang berpendapat sejauh mana inovasi yang kita buat
sulit di pahami dan di lakukan.
d) Compatibility
Sejauh mana inovasi dianggap konsisten dengan nilai , pengalaman , dan
kebutuhan yang ada dari pengguna.
e) Relative advantage
22
Potensi inovasi yang telah di buat, dapat sejauh mana dianggap lebih baik
oleh masyarakat daripada competitor di produk/jasa yang sama dan dapat
di ukur oleh finansial akuntansi.
3. Menurut saya, citra climate pada suatu perusahaan menentukan image perusahaan
tersebut baik dari sudut pandang konsumen maupun karyawannya sendiri. Jika
perusahaan bisa memasang citra image yang baik kepada karyawannya, karyawan
mereka akan memberikan feedback juga kepada perusahaan tersebut dan akan terus
berkesinambungan.
Hal tersebut lama kelamaan akan membentuk culture dan kepribadian dari organisasi
tersebut dengan terciptanya nilai, asumsi dan norma sehingga akan juga membentuk
perilaku karyawannya. Ketika karyawan memiliki pandangan yang baik kepada
organisasi di tempatnya bekerja, itu akan menambah kesetiaan, ketertarikan dan
komitmen terhadap organisasinya sehingga akan berdampak pada rendahnya angka
keluar masuk karyawan.
Dengan begitu, struktur dan tujuan organisasi semakin jelas dan konstan sehingga
untuk perusahaan membangun invention dan selalu mengembangkan innovation
dengan baik dengan semua usaha dari seluruh sumber daya manusianya.
4.
VUCA adalah Volatile (bergejolak), Uncertain (tidak pasti), Complex (kompleks),
dan Ambigue (tidak jelas) merupakan gambaran situasi di dunia bisnis di masa kini.
Istilah ini awalnya diciptakan oleh militer Amerika untuk menggambarkan situasi
23
geo-politik saat itu. Namun karena kesamaan makna, maka istilah VUCA kini
diadopsi oleh dunia bisnis.
Era VUCA datang beriringan dengan perubahan/disrupsi dunia bisnis yang cukup
pesat. Disrupsi yang terjadi contohnya mulai dari meningkatnya pembelian
melalui online (e-commerce), ride sharing services seperti Gojek dan Grab, dan
pembayaran menggunakan e-money. Disruption terjadi ketika suatu pihak hadir
menawarkan layanan yang lebih praktis dengan harga yang lebih rendah dari yang
tersedia saat ini, sehingga masyarakat banyak yang beralih ke layanan baru tersebut.
5.
a) Idea Development
Tahap dimana kita mengumpulkan ide dan informasi sebanyak banyaknya
dan dapat berguna untuk pengembangan ide untuk ke tahap selanjutnya.
b) Concept Development
1. Discovery
Penemuan pertama kali yang di hasilkan dari ide yang terkumpul dan
belum pernah ada sebelumnya.
2. Scoping
Mengumpulkan ide menjadi satu lingkupan.
24
c) Build Case Business
Membangun kasus yang ada pada bisnis setelah melalui beberapa lapisan
gate yang telah dilewati
d) Concept to Launch
1. Development
Di fase ini kita harus membangun perencanaan yang telah kita susun
2. Testing & Validation
Test produk/jasa yang akan kita launch ke publik sehingga menghidari
kecacatan setelah launching
3. Launch
Produk/jasa hasil ide yang telah kita kembangkan sehingga dapat
menjadi komersil.
25
BAB VI
NEW PRODUCTS AND SERVICES
1. Gambarkan diagram new product development dan jelaskan masing-masing bagian!
2. Buat matrik teknologi dan market dalam new product development! Berikan contoh
masing2 setiap kuadran!
JAWABAN
1.
GATE
Dari semua ide ide yang telah di kumpulkan, seleksi dari semua ide tersebut yang
memiliki potensi untuk diidentivikasi.
STAGE 1
Menemukan ide produk baru tidak boleh dibiarkan begitu saja. Sebaliknya,
perusahaan membutuhkan prosedur formal untuk menghasilkan aliran ide yang
berkelanjutan. Ide-ide baru dapat berasal dari penjualan perusahaan atau staf
26
produksi, perantara, pesaing, survei konsumen, atau sumber lain seperti asosiasi, agen
pemasaran ... Dengan menganalisis pandangan baru dan berbeda dari pasar
perusahaan, dan mempelajari perilaku konsumen saat ini, manajer pemasaran dapat
menemukan peluang yang belum terjadi pada pesaing atau bahkan pelanggan
potensial.
GATE
Kajian lebih kritis atas hasil keputusan stage 1. Menyetujui anggaran untuk tahap 2
serta menyaring proyek ke peluang bisnis.
STAGE 2
Concept Formulation melibatkan evaluasi ide baru dengan analisis SWOT dan kriteria
penyaringan pasar produk. Kriteria ini termasuk gabungan hasil analisis sumber daya
(kekuatan dan kelemahan), analisis tren jangka panjang, dan pemahaman menyeluruh
tentang tujuan perusahaan. Selanjutnya, ide baru yang "baik" pada akhirnya harus
mengarah pada suatu produk (dan bauran pemasaran) yang akan memberi perusahaan
keunggulan kompetitif - semoga, yang langgeng.
GATE
Perhatikan kembali keputusan stage 2 dan pastikan proyek sebagai program inti.
Alokasikan anggaran fokus untuk pengembangan skala penuh.
STAGE 3
Ketika sebuah ide bergerak melewati langkah Concept Formulation, harus dievaluasi
lebih hati-hati. Anda harus memahami bahwa produk yang sebenarnya belum
dikembangkan, namun untuk bantuan dalam evaluasi ide, perusahaan menggunakan
pengujian konsep untuk mendapatkan reaksi dari pelanggan tentang seberapa baik ide
produk baru sesuai dengan kebutuhan mereka. Pengujian konsep menggunakan riset
pemasaran, mulai dari kelompok, fokus informal hingga survei formal pelanggan
yang berpotensi.
GATE
27
Pastikan spesifikasi yang telah di tentukan pada gate 3, alokasikan sumber daya
secara fokus untuk manufaktur, gunanya adalah agar dapat memfilter produk ke
peluncuran terbatas.
STAGE 4
Manufaktur yang lolos dari product development harus dianalisis lebih lanjut. Ini
melibatkan R & D dan rekayasa untuk merancang dan mengembangkan bagian fisik
produk. Dalam kasus penawaran layanan baru, perusahaan akan membuat rincian
tentang pelatihan, peralatan, staf, dan sebagainya yang diperlukan untuk mewujudkan
ide tersebut. Produsen dapat membuat model produk atau memproduksi jumlah
terbatas, sebuah perusahaan jasa mungkin mencoba untuk melatih sekelompok kecil
penyedia layanan. Uji produk dengan pelanggan dapat mengarah pada revisi, sebelum
perusahaan melakukan upaya skala penuh.
GATE
Persiapan peluncuran dan rencana siklus hidup persahaan, komersialisasi penuh
terhadap produk, dan menyeleksi produk untuk di luncurkan secara internasional.
STAGE 5
Produk yang bertahan sejauh ini akhirnya memiliki posisi di pasar internasional.
Menempatkan produk di pasar internasional itu mahal dan kesuksesan biasanya
membutuhkan kerja sama dari seluruh lini anggota perusahaan. Fasilitas manufaktur
atau layanan harus disiapkan lebih matang untuk jangka panjang. Barang harus
diproduksi untuk mengisi saluran distribusi, atau orang harus dilatih atau disewa
untuk menyediakan layanan. Promosi perkenalan merupakan sesuatu yang mahal dan
sulit terutama jika perusahaan memasuki pasar yang sangat kompetitif.
2.
28
Technological
Technological adalah teknologi baru yang dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan
pelanggan yang telah ada sebelumnya.
Complex
Untuk produk yang Complex, baik teknologi dan pasar adalah novel dan berevolusi
bersama. Dalam hal ini tidak ada penggunaan teknologi baru yang jelas, tetapi seiring
waktu, pengembang bekerja dengan pengguna utama untuk membuat aplikasi baru.
Differentiated
Differentiated adalah produk yang berteknologi dan pasarnya sudah matang, dan
sebagian besar inovasi terdiri dari peningkatan penggunaan teknologi yang ada untuk
memenuhi kebutuhan pelanggan yang dikenal.
Architectural
Architectural adalah teknologi yang telah ada yang diterapkan atau dikombinasikan
untuk membuat produk atau layanan baru, atau aplikasi baru.
29
BAB VII
OPEN AND CLOSED INNOVATION
3. Sebutkan ciri-ciri sebuah perusahaan yang masih closed innovation! Berikan
skemanya!
4. Sebutkan ciri-ciri perusahaan yang open innovation! Berikan skemanya!
5. Jelaskan strategi2 open inovation!
JAWABAN
3. Suatu inovasi tertutup didasarkan pada pandangan bahwa inovasi dikembangkan oleh
perusahaan itu sendiri. Dari generasi ide hingga pengembangan dan pemasaran,
proses inovasi berlangsung secara eksklusif di dalam perusahaan.
 Semua kekayaan intelektual dikembangkan secara internal dan disimpan
dalam batas-batas perusahaan sampai produk baru dirilis di pasar.
 Inovasi tertutup relatif mahal dan memakan waktu.
 Meningkatnya pasokan dan mobilitas pekerja terampil.
 Pertumbuhan eksponensial pada modal ventura.
 Inovasi yang sepenuhnya dikendalikan.
30
4. Inovasi terbuka berarti membuka proses inovasi di luar batas-batas perusahaan untuk
meningkatkan potensi inovasi sendiri melalui penggunaan strategis aktif lingkungan.
Karena itu, inovasi muncul melalui interaksi antara ide internal dan eksternal,
teknologi, proses, dan saluran penjualan dengan tujuan perusahaan untuk
mengembangkan produk, layanan, atau model bisnis inovatif yang menjanjikan.
Karyawan sendiri, pelanggan, pemasok, pengguna LEAD, universitas, pesaing atau
perusahaan industri lain dapat diintegrasikan.
 Open Innovation tak hanya dalam, tetapi juga dari luar perusahaan.
 Lebih melibatkan pihak lain ketika mengembangkan produk baru dan
teknologi untuk memberikan added value yang besar.
 Berkolaborasi dalam ruang publik.
 Melakukan bisnis dengan cara yang transparan dan dengan erat
mengintegrasikan dengan ekosistem.
5. Istilah open innovation diperkenalkan sebagai paradigma untuk membuka peluang
dan ide
dari organisasi luar yang mendukung untuk menghasilkan inovasi yang lebih baik.
Inovasi ini mengasumsikan bahwa perusahaan harus mengeksploitasi ide internal dan
eksternal mereka. Selanjutnya, paradigma ini memperlakukan proyek atau penelitian
sebagai sistem terbuka yang menganggap bahwa pengetahuan didistribusikan secara
luas dan organisasi harus mencari cara untuk menghubungkannya sebagai proses inti
31
dalam pengembangan inovasi. Oleh karena itu, dapat dilihat bahwa perusahaan yang
melihat manfaat potensial dari merangkul ide sampai
menyambut segala kemungkinan dari dalam dan luar perusahaan harus mengadopsi
inovasi terbuka. Seperti yang disebutkan sebelumnya di atas, strategi inovasi terbuka
membuka berbagai kemungkinan untuk mendapatkan akses ke pengetahuan dari luar
perusahaan. Karena itu titik inti berkembang inovasi dengan strategi inovasi terbuka
adalah mengembangkan jaringan bisnis dan membuat kolaborasi untuk menghasilkan
kumpulan ide. Dengan berkolaborasi dengan rekan mitra di berbagai bidang, ini
menciptakan peluang untuk meningkatkan inovasi dengan memanfaatkan. Tidd dan
Bessant (2013,304) menjelaskan bahwa kombinasi pengetahuan yang berbeda selalu
diharapkan oleh perusahaan. Selanjutnya, mereka juga mengklaim pengetahuan yang
hanya dari lingkungan tertutup seperti perusahaan individu tidak akan cukup mengisi
wadah dalam dua puluh abad pertama. Semakin banyak pengetahuan yang dimiliki
firma, perspektif yang lebih luas dapat meningkatkan inovasi mereka.
32
QUIZ 3
Menjelaskan inovasi adalah keberhasilan sosial dan ekonomi berkat diperkenalkannya atau
ditemukannya cara-cara baru atau kombinasi baru dari cara-cara lama dalam mentransformasi
input menjadi output sedemikian rupa sehingga berhasil menciptakan perubahan besar dalam
hubungan antara nilai guna atau nilai manfaat, setidaknya yang dipersepsikan oleh konsumen
dan/atau pengguna) dan nilai moneter atau harga. Perekonomian yang berdaya inovasi
mampu menghasilkan nilai tambah yang unik dan substansial bagi masyarakat dan pada
gilirannya berimbas positif kepada pelaku-pelaku perekonomian dan seluruh perekonomian.
Dewasa ini, dengan sistem perekonomian yang sangat terbuka maka dampak daya-daya
inovasi dan keberhasilan inovasi suatu perekonomian akan berimbas pada perekonomian lain.
Banyak pemuda dizaman ini ingin menjadi entrepreneur yang sukses tetapi terkadang
tidak memperhatikan bisnis untuk jangka panjang supaya perusahaan bisa sustainable. Maka
dari itu menerapkan inovasi pada semua lini dalam perusahaan sangat penting karena
mempengaruhi perusahaan saat berkompetisi dengan produk atau jasa lain yang ditawarkan.
Menerapkan inovasi dapat dilakukan berbagai cara salah satunya melalui kreativitas,
kreativitas akan muncul bila sering membaca artikel/buku untuk meningkatkan value produk
atau jasa, bertemu dengan orang baru dengan saling bertukar pengalaman, meningkatkan
keahlian dengan kursus atau belajar, mendatangi pameran atau acara yang berhubungan
dibidang yang kita tawarkan, semua contoh tersebut akan membantu kita dalam berinovasi.
Selain itu bekerjasama dalam team juga mendukung ide baru untuk melakukan
inovasi secara bersama-sama inovasi dapat terbentuk setelah melakukan tahap brainstorming
untuk saat ini dikenal dengan kolaborasi dimana hasil dua atau lebih yang mengumpulkan
pendapat menjadi satu ide yang menciptakan hal baru yang membuat banyak orang semakin
tertarik dipasaran. Sangat disayangkan beberapa orang terpaku dengan idenya sendiri
sehingga tidak dapat melakukan kolaborasi dengan baik dan berakhir pada pepecahan, untuk
itu entrepreur harus bisa menerima kritikan dan pendapat dari orang lain yang akan
menimbulkan inovasi. Tentunnya untuk menjadi entrepreneur yang sukses harus didukung
33
dengan hal lain seperti pemikiran yang kritis, sabar dalam menghadapi setiap kritikan,
memiliki keingin tahuan yang tinggi dan masih banyak lagi untuk menerapkan inovasi
kedalam perusahaan.

More Related Content

Similar to 1. Rothwell Innovation Model generasi ke-4 menekankan pada proses bisnis yang terintegrasi. Proses inovasi tidak lagi bergeser secara berurutan antar fungsi, tetapi menjadi proses paralel pengembangan bersamaan dengan integrasi di dalam perusahaan, hulu ke supplier kunci dan hilir ke pelanggan terdepan. Contohnya adalah pabrikan mobil saat ini yang bekerja sangat terintegrasi, mulai dari proses desain, pengembangan produk, manufaktur hingga pas

SISTEM INFORMASI MANAJEMEN
SISTEM INFORMASI MANAJEMENSISTEM INFORMASI MANAJEMEN
SISTEM INFORMASI MANAJEMENGema Kh
 
Kewirausahaan kuliah umum
Kewirausahaan kuliah umumKewirausahaan kuliah umum
Kewirausahaan kuliah umumWiraDharma11
 
Proposal rencana bisnis pt
Proposal rencana bisnis ptProposal rencana bisnis pt
Proposal rencana bisnis ptFidhin Cilick
 
CARA MENGEMBANGKAN MENTAL ENTREPRENEUR DAN MEMULAI BISNIS DI ERA DIGITAL
CARA MENGEMBANGKAN MENTAL ENTREPRENEUR DAN MEMULAI BISNIS DI ERA DIGITALCARA MENGEMBANGKAN MENTAL ENTREPRENEUR DAN MEMULAI BISNIS DI ERA DIGITAL
CARA MENGEMBANGKAN MENTAL ENTREPRENEUR DAN MEMULAI BISNIS DI ERA DIGITALBambang Suharno
 
Compilation Managing Growing business
Compilation Managing Growing business Compilation Managing Growing business
Compilation Managing Growing business AnatasyaRukkha
 
Compilation Ryanda Yudistira 2001559482 LA28
Compilation Ryanda Yudistira 2001559482 LA28Compilation Ryanda Yudistira 2001559482 LA28
Compilation Ryanda Yudistira 2001559482 LA28ryandayudistira
 
Apa itu Technopreneurship?_. materi Seminar Technopreneurship di Univ. BUDI L...
Apa itu Technopreneurship?_. materi Seminar Technopreneurship di Univ. BUDI L...Apa itu Technopreneurship?_. materi Seminar Technopreneurship di Univ. BUDI L...
Apa itu Technopreneurship?_. materi Seminar Technopreneurship di Univ. BUDI L...Kanaidi ken
 
Menuju Open Source ERP & e Business BUMN Cloud & SaaS
Menuju Open Source ERP & e Business BUMN Cloud & SaaSMenuju Open Source ERP & e Business BUMN Cloud & SaaS
Menuju Open Source ERP & e Business BUMN Cloud & SaaSHemat Dwi Nuryanto
 
makalah product market leader
makalah product market leadermakalah product market leader
makalah product market leaderRatna S
 
PT Samsung-Electronics-Indonesia
PT Samsung-Electronics-IndonesiaPT Samsung-Electronics-Indonesia
PT Samsung-Electronics-IndonesiaRiza Putro
 
Pt samsung-electronics-indonesia
Pt samsung-electronics-indonesiaPt samsung-electronics-indonesia
Pt samsung-electronics-indonesiaGarrega Eddo
 
PT Samsung-Electronics-Indonesia
PT Samsung-Electronics-IndonesiaPT Samsung-Electronics-Indonesia
PT Samsung-Electronics-Indonesiaastraruther
 
Pt samsung electronics indonesia
Pt samsung electronics indonesiaPt samsung electronics indonesia
Pt samsung electronics indonesiaMuh Putra
 
Keberlangsungan bisnis
Keberlangsungan bisnisKeberlangsungan bisnis
Keberlangsungan bisnisAula Ayubi
 
Alfa ridhoana universitas brawijaya glide society _ solusi model teknologi cl...
Alfa ridhoana universitas brawijaya glide society _ solusi model teknologi cl...Alfa ridhoana universitas brawijaya glide society _ solusi model teknologi cl...
Alfa ridhoana universitas brawijaya glide society _ solusi model teknologi cl...Alfa Link List
 
penerapan inovasi dan manajemen produk samsung
penerapan inovasi dan manajemen produk samsungpenerapan inovasi dan manajemen produk samsung
penerapan inovasi dan manajemen produk samsungIndira Muttahara
 
PR-4.0 and Digital Media _Training "Efective PR (Kehumasan) & PROTOCOLER (+MC)"
PR-4.0 and Digital Media _Training "Efective PR (Kehumasan) & PROTOCOLER (+MC)"PR-4.0 and Digital Media _Training "Efective PR (Kehumasan) & PROTOCOLER (+MC)"
PR-4.0 and Digital Media _Training "Efective PR (Kehumasan) & PROTOCOLER (+MC)"Kanaidi ken
 
Givenchy 2001578052 la28_compliation
Givenchy 2001578052 la28_compliationGivenchy 2001578052 la28_compliation
Givenchy 2001578052 la28_compliationGivenYohanes
 

Similar to 1. Rothwell Innovation Model generasi ke-4 menekankan pada proses bisnis yang terintegrasi. Proses inovasi tidak lagi bergeser secara berurutan antar fungsi, tetapi menjadi proses paralel pengembangan bersamaan dengan integrasi di dalam perusahaan, hulu ke supplier kunci dan hilir ke pelanggan terdepan. Contohnya adalah pabrikan mobil saat ini yang bekerja sangat terintegrasi, mulai dari proses desain, pengembangan produk, manufaktur hingga pas (20)

SISTEM INFORMASI MANAJEMEN
SISTEM INFORMASI MANAJEMENSISTEM INFORMASI MANAJEMEN
SISTEM INFORMASI MANAJEMEN
 
Kewirausahaan kuliah umum
Kewirausahaan kuliah umumKewirausahaan kuliah umum
Kewirausahaan kuliah umum
 
Proposal rencana bisnis pt
Proposal rencana bisnis ptProposal rencana bisnis pt
Proposal rencana bisnis pt
 
CARA MENGEMBANGKAN MENTAL ENTREPRENEUR DAN MEMULAI BISNIS DI ERA DIGITAL
CARA MENGEMBANGKAN MENTAL ENTREPRENEUR DAN MEMULAI BISNIS DI ERA DIGITALCARA MENGEMBANGKAN MENTAL ENTREPRENEUR DAN MEMULAI BISNIS DI ERA DIGITAL
CARA MENGEMBANGKAN MENTAL ENTREPRENEUR DAN MEMULAI BISNIS DI ERA DIGITAL
 
Compilation Managing Growing business
Compilation Managing Growing business Compilation Managing Growing business
Compilation Managing Growing business
 
Compilation Ryanda Yudistira 2001559482 LA28
Compilation Ryanda Yudistira 2001559482 LA28Compilation Ryanda Yudistira 2001559482 LA28
Compilation Ryanda Yudistira 2001559482 LA28
 
Apa itu Technopreneurship?_. materi Seminar Technopreneurship di Univ. BUDI L...
Apa itu Technopreneurship?_. materi Seminar Technopreneurship di Univ. BUDI L...Apa itu Technopreneurship?_. materi Seminar Technopreneurship di Univ. BUDI L...
Apa itu Technopreneurship?_. materi Seminar Technopreneurship di Univ. BUDI L...
 
Menuju Open Source ERP & e Business BUMN Cloud & SaaS
Menuju Open Source ERP & e Business BUMN Cloud & SaaSMenuju Open Source ERP & e Business BUMN Cloud & SaaS
Menuju Open Source ERP & e Business BUMN Cloud & SaaS
 
makalah product market leader
makalah product market leadermakalah product market leader
makalah product market leader
 
Ekosistem bisnis
Ekosistem bisnisEkosistem bisnis
Ekosistem bisnis
 
PT Samsung-Electronics-Indonesia
PT Samsung-Electronics-IndonesiaPT Samsung-Electronics-Indonesia
PT Samsung-Electronics-Indonesia
 
Pt samsung-electronics-indonesia
Pt samsung-electronics-indonesiaPt samsung-electronics-indonesia
Pt samsung-electronics-indonesia
 
PT Samsung-Electronics-Indonesia
PT Samsung-Electronics-IndonesiaPT Samsung-Electronics-Indonesia
PT Samsung-Electronics-Indonesia
 
Pt samsung electronics indonesia
Pt samsung electronics indonesiaPt samsung electronics indonesia
Pt samsung electronics indonesia
 
Keberlangsungan bisnis
Keberlangsungan bisnisKeberlangsungan bisnis
Keberlangsungan bisnis
 
Kuliah01
Kuliah01Kuliah01
Kuliah01
 
Alfa ridhoana universitas brawijaya glide society _ solusi model teknologi cl...
Alfa ridhoana universitas brawijaya glide society _ solusi model teknologi cl...Alfa ridhoana universitas brawijaya glide society _ solusi model teknologi cl...
Alfa ridhoana universitas brawijaya glide society _ solusi model teknologi cl...
 
penerapan inovasi dan manajemen produk samsung
penerapan inovasi dan manajemen produk samsungpenerapan inovasi dan manajemen produk samsung
penerapan inovasi dan manajemen produk samsung
 
PR-4.0 and Digital Media _Training "Efective PR (Kehumasan) & PROTOCOLER (+MC)"
PR-4.0 and Digital Media _Training "Efective PR (Kehumasan) & PROTOCOLER (+MC)"PR-4.0 and Digital Media _Training "Efective PR (Kehumasan) & PROTOCOLER (+MC)"
PR-4.0 and Digital Media _Training "Efective PR (Kehumasan) & PROTOCOLER (+MC)"
 
Givenchy 2001578052 la28_compliation
Givenchy 2001578052 la28_compliationGivenchy 2001578052 la28_compliation
Givenchy 2001578052 la28_compliation
 

Recently uploaded

aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPASaku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPASreskosatrio1
 
Dampak Pendudukan Jepang.pptx indonesia1
Dampak Pendudukan Jepang.pptx indonesia1Dampak Pendudukan Jepang.pptx indonesia1
Dampak Pendudukan Jepang.pptx indonesia1udin100
 
Materi Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptx
Materi Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptxMateri Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptx
Materi Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptxRezaWahyuni6
 
HARMONI DALAM EKOSISTEM KELAS V SEKOLAH DASAR.pdf
HARMONI DALAM EKOSISTEM KELAS V SEKOLAH DASAR.pdfHARMONI DALAM EKOSISTEM KELAS V SEKOLAH DASAR.pdf
HARMONI DALAM EKOSISTEM KELAS V SEKOLAH DASAR.pdfkustiyantidew94
 
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAK
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAKDEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAK
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAKirwan461475
 
442539315-ppt-modul-6-pend-seni-pptx.pptx
442539315-ppt-modul-6-pend-seni-pptx.pptx442539315-ppt-modul-6-pend-seni-pptx.pptx
442539315-ppt-modul-6-pend-seni-pptx.pptxHendryJulistiyanto
 
REFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdf
REFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdfREFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdf
REFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdfirwanabidin08
 
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]Abdiera
 
Kelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdf
Kelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdfKelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdf
Kelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdftsaniasalftn18
 
PELAKSANAAN + Link2 Materi Pelatihan "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN & ...
PELAKSANAAN + Link2 Materi Pelatihan "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN & ...PELAKSANAAN + Link2 Materi Pelatihan "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN & ...
PELAKSANAAN + Link2 Materi Pelatihan "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN & ...Kanaidi ken
 
Kesebangunan Segitiga matematika kelas 7 kurikulum merdeka.pptx
Kesebangunan Segitiga matematika kelas 7 kurikulum merdeka.pptxKesebangunan Segitiga matematika kelas 7 kurikulum merdeka.pptx
Kesebangunan Segitiga matematika kelas 7 kurikulum merdeka.pptxDwiYuniarti14
 
Modul Ajar Pendidikan Pancasila Kelas 5 Fase C
Modul Ajar Pendidikan Pancasila Kelas 5 Fase CModul Ajar Pendidikan Pancasila Kelas 5 Fase C
Modul Ajar Pendidikan Pancasila Kelas 5 Fase CAbdiera
 
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKAMODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKAAndiCoc
 
Materi Pertemuan Materi Pertemuan 7.pptx
Materi Pertemuan Materi Pertemuan 7.pptxMateri Pertemuan Materi Pertemuan 7.pptx
Materi Pertemuan Materi Pertemuan 7.pptxRezaWahyuni6
 
PELAKSANAAN + Link2 Materi TRAINING "Effective SUPERVISORY & LEADERSHIP Sk...
PELAKSANAAN  + Link2 Materi TRAINING "Effective  SUPERVISORY &  LEADERSHIP Sk...PELAKSANAAN  + Link2 Materi TRAINING "Effective  SUPERVISORY &  LEADERSHIP Sk...
PELAKSANAAN + Link2 Materi TRAINING "Effective SUPERVISORY & LEADERSHIP Sk...Kanaidi ken
 
Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5
Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5
Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5KIKI TRISNA MUKTI
 
KONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptx
KONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptxKONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptx
KONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptxawaldarmawan3
 
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdfTUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdfElaAditya
 
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docx
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docxTugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docx
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docxmawan5982
 
Paparan Refleksi Lokakarya program sekolah penggerak.pptx
Paparan Refleksi Lokakarya program sekolah penggerak.pptxPaparan Refleksi Lokakarya program sekolah penggerak.pptx
Paparan Refleksi Lokakarya program sekolah penggerak.pptxIgitNuryana13
 

Recently uploaded (20)

aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPASaku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
aku-dan-kebutuhanku-Kelas 4 SD Mapel IPAS
 
Dampak Pendudukan Jepang.pptx indonesia1
Dampak Pendudukan Jepang.pptx indonesia1Dampak Pendudukan Jepang.pptx indonesia1
Dampak Pendudukan Jepang.pptx indonesia1
 
Materi Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptx
Materi Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptxMateri Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptx
Materi Pertemuan 6 Materi Pertemuan 6.pptx
 
HARMONI DALAM EKOSISTEM KELAS V SEKOLAH DASAR.pdf
HARMONI DALAM EKOSISTEM KELAS V SEKOLAH DASAR.pdfHARMONI DALAM EKOSISTEM KELAS V SEKOLAH DASAR.pdf
HARMONI DALAM EKOSISTEM KELAS V SEKOLAH DASAR.pdf
 
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAK
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAKDEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAK
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 PENDIDIKAN GURU PENGGERAK
 
442539315-ppt-modul-6-pend-seni-pptx.pptx
442539315-ppt-modul-6-pend-seni-pptx.pptx442539315-ppt-modul-6-pend-seni-pptx.pptx
442539315-ppt-modul-6-pend-seni-pptx.pptx
 
REFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdf
REFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdfREFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdf
REFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdf
 
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar Biologi Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
 
Kelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdf
Kelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdfKelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdf
Kelompok 2 Karakteristik Negara Nigeria.pdf
 
PELAKSANAAN + Link2 Materi Pelatihan "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN & ...
PELAKSANAAN + Link2 Materi Pelatihan "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN & ...PELAKSANAAN + Link2 Materi Pelatihan "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN & ...
PELAKSANAAN + Link2 Materi Pelatihan "Teknik Perhitungan & Verifikasi TKDN & ...
 
Kesebangunan Segitiga matematika kelas 7 kurikulum merdeka.pptx
Kesebangunan Segitiga matematika kelas 7 kurikulum merdeka.pptxKesebangunan Segitiga matematika kelas 7 kurikulum merdeka.pptx
Kesebangunan Segitiga matematika kelas 7 kurikulum merdeka.pptx
 
Modul Ajar Pendidikan Pancasila Kelas 5 Fase C
Modul Ajar Pendidikan Pancasila Kelas 5 Fase CModul Ajar Pendidikan Pancasila Kelas 5 Fase C
Modul Ajar Pendidikan Pancasila Kelas 5 Fase C
 
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKAMODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
 
Materi Pertemuan Materi Pertemuan 7.pptx
Materi Pertemuan Materi Pertemuan 7.pptxMateri Pertemuan Materi Pertemuan 7.pptx
Materi Pertemuan Materi Pertemuan 7.pptx
 
PELAKSANAAN + Link2 Materi TRAINING "Effective SUPERVISORY & LEADERSHIP Sk...
PELAKSANAAN  + Link2 Materi TRAINING "Effective  SUPERVISORY &  LEADERSHIP Sk...PELAKSANAAN  + Link2 Materi TRAINING "Effective  SUPERVISORY &  LEADERSHIP Sk...
PELAKSANAAN + Link2 Materi TRAINING "Effective SUPERVISORY & LEADERSHIP Sk...
 
Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5
Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5
Materi Strategi Perubahan dibuat oleh kelompok 5
 
KONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptx
KONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptxKONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptx
KONSEP KEBUTUHAN AKTIVITAS DAN LATIHAN.pptx
 
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdfTUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
TUGAS GURU PENGGERAK Aksi Nyata Modul 1.1.pdf
 
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docx
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docxTugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docx
Tugas 1 pembaruan dlm pembelajaran jawaban tugas tuton 1.docx
 
Paparan Refleksi Lokakarya program sekolah penggerak.pptx
Paparan Refleksi Lokakarya program sekolah penggerak.pptxPaparan Refleksi Lokakarya program sekolah penggerak.pptx
Paparan Refleksi Lokakarya program sekolah penggerak.pptx
 

1. Rothwell Innovation Model generasi ke-4 menekankan pada proses bisnis yang terintegrasi. Proses inovasi tidak lagi bergeser secara berurutan antar fungsi, tetapi menjadi proses paralel pengembangan bersamaan dengan integrasi di dalam perusahaan, hulu ke supplier kunci dan hilir ke pelanggan terdepan. Contohnya adalah pabrikan mobil saat ini yang bekerja sangat terintegrasi, mulai dari proses desain, pengembangan produk, manufaktur hingga pas

  • 1. 1 COMPILATION MANAGING GROWING BUSINESS Disusun oleh Devi Isdianingsih 2001582270 LA28 UNIVERSITAS BINA NUSANTARA ALAM SUTERA 2018 – 2019
  • 2. 2 DAFTAR ISI KATA PENGANTAR …………………………………………………………………….. 3 BAB I DEFINITION OF INNOVATION ...……………………………………………… 4 BAB II INNOVATION AS BUSINESS ………………………………………………….. 9 BAB III INNOVATION OF ORGANIZATION ...………………………………………. 11 BAB IV SOURCE OF INNOVATION ..………………………………………………… 16 BAB V UNCERTAINTY OF INNOVATION ..…………………………………………. 20 BAB VI NEW PRODUCTS AND SERVICES ..………………………………………….25 BAB VII OPEN AND CLOSED INNOVATION .………………………………………. 29 QUIZ 3 …………………………………………………………………………………… 32
  • 3. 3 KATA PENGANTAR Puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, atas berkat dan rahmatNya penulis dapat menyelesaikan tugas akhir Compilation sebagai salah satu syarat kelulusan dalam menyelesaikan proses pembelajaran di mata kuliah Managing Growing Business. Penulis juga ingin mengucapkan banyak terima kasih khusunya kepada Bapak Febrizal Rahmana selaku dosen mata kuliah terkait yang telah memberikan bimbingan dan pengetahuan sehingga penulis dapat menyelesaikan tugas akhir ini dengan baik dan tepat waktu. Diharapkan tugas ini dapat bermanfaat dan diperguakan sebagaimana mustinya. Penulis juga menyadari bahwa tugas ini jauh dari kata sempurna. Sehingga penulis berharap dengan adanya kritik dan saran yang dapat bermanfaat untuk proses perbaikan yang lebih baik lagi.
  • 4. 4 BAB I DEFINITION OF INNOVATION 1.Jelaskan beberapan pengertian kata innovation yang kamu ketahui! (minimal dua contoh) 2.Kenapa kita membutuhkan innovation dalam pembangunan suatu bangsa? 3.Sebutkan 4 dimensi innovation! Gambarkan dan jelaskan! 4.Berikan contoh innovation yang mengubah wajah dunia! (minimal tiga contoh) 5.Sebutkan aspek-aspek yang harus dipenuhi dalam innovation! Dan jelaskan secara singkat JAWAB 1. Kata inovatif berasal dari bahasa inggis “innovate” yg artinya memperkenalkan sesuatu yg baru, sedangkan innovative berarti bersifat memperbarui. Selain berasal dari bahasa inggris, Inovasi juga berasal dari bahasa latin “Innovation” yang berarti pembaruan dan perubahan. Inovasi adalah pemilihan yang kreatif, pemanfaatan dan organisasi sumber daya material dan manusia dijalan unik dan baru yang akan menghasilkan dalam pencapaian dari suatu tujuan untuk tingkat yang lebih tinggi prestasi untuk gol yang digambarkan dan sasaran hasil. 2. Bangsa yang inovatif merupakan bangsa yang mampu menciptakan pemikiran, gagasan, barang, produk baru sehingga bermanfaat bagi khalayak. 3. Dimensi insani (SDM), perubahannya terdiri dari :  Sikap dan persepsi  Peguasaan dan pengintegrasian pengetahuan  Perluasan dan penghalusan pengetahuan  Penggunaan pengetahuan secara bermakna  Kebiasaan-kebiasaan berpikir dan berbuat produktif  Dimensi Struktur  Penataaan kembali pola pengorganisasian  Dimensi Tugas
  • 5. 5  Penataan beban tugas, wewenang, dan tanggung jawab  Penataan dalam pengajaran / implementasi kurikulum  Penataan dalam supervise  Tata laksana kantor  Dimensi Teknologi  Rekayasa alatdan media belajar  Penataan kembali sarana prasarana  Rekayasa prosedur, metode, dan teknik kerja 4. Walkman, senjata andalan untuk mendengarkan musik di mana saja Walkman merupakan gadget mainstream pertama yang diperkenalkan pada tahun 1979 atau 1980 di beberapa wilayah tertentu. Dengan menggunakan perangkat ini, pengguna bisa mendengarkan musik di mana saja, termasuk saat berolahraga atau di dalam mobil. Walkman menggunakan media kaset berpita. Produk ini disebut inovatif karena membuat para penggunanya mampu menikmati musik di mana saja, bahkan 30 tahun sebelum hadirnya perangkat pemutar file multimedia buatan Apple, iPod.  Kinect, membuat standar baru dalam bermain "game" konsol Microsoft merilis Kinect sebagai aksesori konsol game Xbox 360 pada November 2010 yang lalu. Aksesoris ini begitu laris di pasaran karena memperkenalkan cara bermain yang baru. Pengguna sudah tidak perlu lagi menggunakan controller untuk bermain. Sebagai gantinya, semua anggota tubuh pemain dapat digunakan untuk bermain game. Sebelum Kinect dirilis, memang ada konsol buatan Nintendo, Wii, yang menawarkan konsep permainan menggunakan gerak tubuh. Namun, konsol tersebut tetap menggunakan controller untuk permainan. Kinect disebut inovatif karena menawarkan berbagai hal baru, bahkan di luar kepentingan gaming sendiri, di masa yang akan datang. Bayangkan apabila pengguna bisa menguba h saluran TV hanya dengan menggunakan gerakan tangan atau suara.  Google Glass, perangkat komputer yang dipakai di tubuh manusia pertama yang mendapatkan perhatian Pernah menonton serial televisi fiksi Star Trek? Beberapa karakter dalam film populer ini banyak menggunakan kacamata canggih yang dapat menampilkan data-data. Di saat kebanyakan orang masih berangan-angan untuk memiliki perangkat semacam ini, Google telah berhasil membuat produk kacamata ini. Dengan konsep yang
  • 6. 6 sama dengan produk masa depan ala film sci-fi, produk yang akhirnya disebut Google Glass ini mampu menarik perhatian begitu banyak orang. Produk ini dianggap inovatif karena mampu menawarkan begitu banyak hal baru dalam kehidupan. Pengguna bisa merekam apa yang bisa dilihatnya, mencari data hanya dengan menggunakan suara, hingga video call hanya dengan menggunakan kacamata.  iPhone, ponsel pintar yang tidak dilengkapi dengan begitu banyak tombol Pada saat iPhone diluncurkan pada Juni 2007 lalu, belum begitu banyak perangkat yang dilengkapi layar sentuh dengan sedikit tombol. Perangkat ini menggebrak dengan layar yang cukup besar pada masa itu dan hanya dipersenjatai satu tombol saja. Perangkat ini disebut inovatif karena mampu menggabungkan layar sangat responsif, pemutar file multimedia, dilengkapi kemampuan untuk berselancar di dunia maya, dan form factor menarik, yang akhirnya menjadi standar dari ponsel pintar yang beredar saat ini.  Mobil Google, mobil dengan pengemudi "hantu" Google tidak hanya mengerjakan proyek yang berkaitan dengan dunia internet dan gadget saja. Perusahaan raksasa internet ini juga membuat produk mobil. Hebatnya, mobil ini bisa berjalan sendiri, tanpa perlu adanya pengemudi. Mobil ini dilengkapi semacam komputer yang mampu mengendarai mobil ini. Mobil ini disebut inovatif karena apabila sistem berjalan dengan sempurna, mobil ini mampu menghindarkan penggunanya dari kecelakaan yang disebabkan oleh berbagai macam hal, seperti kelelahan atau kesalahan pengemudi.  iPad, era tablet pun dimulai Ya, ada beberapa tablet yang diluncurkan, bahkan sebelum iPad lahir ke dunia. Namun, siapa yang mencari produk macam ini saat iPad belum dirilis ke pasaran? Tablet ini dianggap inovatif karena, sama seperti iPhone, menetapkan standar tablet, baik fungsi maupun bentuk.  Solid State Drive, komputer akan semakin cepat Ya, harganya memang mahal. Kapasitasnya pun tidak terlalu besar. Namun, ia menawarkan suatu hal yang tidak bisa ditawarkan hard disk tradisional. SSD mampu membuat kecepatan boot Windows dan sistem operasi lain meningkat drastis. Sebagai contoh, Windows 7 dapat masuk ke Home hanya dalam waktu di bawah 10 detik. Produk ini akan menjadi inovatif saat harganya turun. Tentunya produk tersebut akan menjadi hard disk tradisional, yang mampu membuat
  • 7. 7 sistem komputer meningkat jauh. 5. Aspek Produksi. Berbagai macam keputusan harus dibuat mengenai proses produksi, misalnya lokasi dari fasilitas produksi, tata letak mesin. Dan keputusan lokasi bisnis. Dalam memilih lokasi bisnis yang paling utama adalah alasan apa yang menyebabkan kita harus memilih lokasi tersebut. Ada banyak alasan, seperti menemukan pasar baru atau memperluas pasar, mengupgrade fasilitas atau peralatan produksi, atau karena pertimbangan biaya dan cash flow bisnis. Aspek SDM. Sumber daya manusia merupakan hal yang yang krusial bagi berhasilnya suatu perusahaan. Pada aspek ini perusahaan harus mampu merencanakan kebutuhan SDM dan mengembangkan SDM yang ada. Karena sehebat apa pun seseorang, seberapa banyak pun pengetahuan yang dimiliki, selalu saja ada kesempatan yang bisa dilakukan untuk mengembangkan diri karena dunia berubah dengan cepat, pengetahuan berkembang, teknologi cepat berubah. Jadi, perusahaan harus terus mendorong SDMnya untuk belajar dan mengembangkan diri. Aspek Keuangan. Aspek keuangan harus mampu menjelaskan mengapa bisnis ini layak dan harus juga menunjukkan bagaimana bisnis ini akan didanai(berapa dana pemilik dan berapa dana dari kreditor). Untuk itu sebelum mencari modal, tentu harus diketahui dulu berapa jumlah uang yang dibutuhkan untuk menjalankan usaha. Kebijakan dalam pengelolaan keuangan mutlak diperlukan bagi para wirausahawan. Kesalahan dalam mengelolanya dapat menjatuhkan usahanya walaupun usahanya tersebut memperoleh laba yang besar tetapi wirausaha tersebut tidak mampu untuk membedakan yang mana dana untuk kepentingan pribadi, dan yang mana dana untuk kepentingan usahanya. Aspek Teknologi Informasi. Tidak ada yang dapat memungkiri bahwa kehidupan saat ini tidak bisa lepas dari apa yang disebut teknologi. Begitu juga dengan bisnis. Meskipun kita tahu bahwa bisnis sudah ada sebelum teknologi ini muncul, tetapi kini bisnis tanpa teknologi akan berjalan lambat, seperti siput. Aspek Hukum
  • 8. 8 peraturan perundang-undangan, perizinan, dan tata cara kelola perusahaan merupakan yang menjadi pokok perhatian anda dalam berbisnis.
  • 9. 9 BAB II INNOVATION AS BUSINESS 1.Jelaskan Rothwell innovation model yang generasi ke-4! Sebutkan contoh dalam dunia bisnis yang kamu ketahui! 2.Ada 9 core abilities managing innovation, sebutkan 4 diantarnya dan jelaskan masing- masing! 3.Gambarkan skema rutinitas management untuk suksesnya innovation dan berikan contoh masing-masing! Answer 1. Integrated business processes The innovation process moved from sequential shifting from function to function, to innovation as a parallel process of development, together with integration within the company, upstream with key suppliers and downstream with leading customers. Contoh : Pabrikan mobil saat ini bekerja dengan sangan terintegrasi. Bukan dengan cara menyelesaikan satu part lalu melanjutkan untuk membuat bagian lain. Namun semua part telah tersedia dan siap dipasang karena dikerjakan di bagian lain atau dikerjakan oleh supplier dalam waktu yang bersamaan sehingga sebuah pabrik assembly mobil dapat terus berjalan. 2. Recognizing Searching the environment for technical and economic clues to trigger the process of change. Generating Having the ability to create some aspects of technology in house through RnD, internal engineering group, etc. Choosing Exploring and selecting the most suitable response to the environmental triggers which fit the strategy and the internal resource base / external technology network
  • 10. 10 Learning Having the ability to evaluate and reflect upon the innovation process and identify lessons for improvement in the management routines. 3. Skema rutinitas management untuk suksesnya innovation
  • 11. 11 BAB III INNOVATION OF ORGANIZATION 1. Jelaskan macam-macam organisasi untukmencapai organisasi yang inovatif! 2. Apa perbedaan climate dan culture? Berikan contoh masing-masing 3. Bagaimana Climate mengantisipasi Culture agar inovasi tetap dijalankan? 4. Perbedaan antara rationale innovation dan increamental innovation? 5. Berikan contoh dari no.4, masing-masing dua dan jelaskan bagaimana innovationnya! JAWABAN 1.  Berdasarkan jumlah orang yang memegang pucuk pimpinan. o Bentuk tunggal, yaitu pucuk pimpinan berada ditangan satu orang, semua kekuasaan dan tugas pekerjaan bersumber kepada satu orang. o Bentuk komisi, pimpinan organisasi merupakan suatu dewan yang terdiri dari beberapa orang, semua kekuasaan dan tanggung jawab dipikul oleh dewan sebagai suatu kesatuan.  Berdasarkan lalu lintas kekuasaan. o Organisasi lini atau bentuk lurus, kekuasaan mengalir dari pucuk pimpinan organisasi langsung lurus kepada para pejabat yang memimpin unit-unit dalam organisasi. o Bentuk lini dan staff, dalam organisasi ini pucuk pimpinan dibantu oleh staf pimpinan ahli dengan tugas sebagai pembantu pucuk pimpinan dalam menjalankan roda organisasi. o Bentuk fungsional, bentuk organisasi dalam kegiatannya dibagi dalam fungsi-fungsi yang dipimpin oleh seorang ahli dibidangnya, dengan hubungan kerja lebih bersifat horizontal.  Berdasarkan sifat hubungan personal. o Organisasi formal, adalah organisasi yang diatur secara resmi, seperti: organisasi pemerintahan, organisasi yang berbadan hukum o Organisasi informal, adalah organisasi yang terbentuk karena hubungan bersifat pribadi, antara lain kesamaan minat atau hobby, dll.  Berdasarkan tujuan
  • 12. 12 o Organisasi yang tujuannya mencari keuntungan atau ‘profit oriented‘ o Organisasi sosial atau ‘non profit oriented‘  Berdasarkan kehidupan dalam masyarakat o Organisasi pendidikan o Organisasi kesehatan o Organisasi pertanian, dan lain lain.  Berdasarkan fungsi dan tujuan yang dilayani o Organisasi produksi, misalnya organisasi produk makanan, o Organisasi berorientasi pada politik, misalnya partai politik o Organisasi yang bersifat integratif, misalnya serikat pekerja o Organisasi pemelihara, misalnya organisasi peduli lingkungan, dan lain lain.  Berdasarkan pihak yang memakai manfaat. o Mutual benefit organization, yaitu organisasi yang kemanfaatannya terutama dinikmati oleh anggotanya, seperti koperasi, o Service organization, yaitu organisasi yang kemanfaatannya dinikmati oleh pelanggan, misalnya bank, o Business organization, organisasi yang bergerak dalam dunia usaha, seperti perusahaan-perusahaan, o Commonwealth organization, adalah organisasi yang kemanfaatannya terutama dinikmati oleh masyarakat umum, seperti organisasi pelayanan kesehatan. Contohnya rumah sakit, Puskesmas, dll. 2. Organizational Culture Pada dasarnya, budaya organisasi adalah kepribadian organisasi. Budaya terdiri dari asumsi, nilai, norma dan tanda nyata (artefak) dari anggota organisasi dan perilaku mereka. Budaya bersifat multidimensional, multifaset dan mencerminkan upaya kelompok untuk mengatasi dan belajar. Contoh: Hasil spesifik dari suatu budaya yang kuat adalah keluar masuknya pekerja yang rendah. Suatu budaya yang kuat akan memperlihatkan kesepakatan yang tinggi mengenai tujuan organisasi diantara anggota-anggotanya. Kebulatan suara terhadap
  • 13. 13 tujuan akan membentuk keterikatan, kesetiaan, dan komitmen organisasi. Kondisi ini selanjutnya akan mengurangi kecendrungan karyawan untuk keluar dari organisasi. Organizational Climate adalah refleksi dan manifestasi dari asumsi budaya yang berasal dari para pemimpin organisasi. Ini menggambarkan bagaimana anggota organisasi mengalami budaya organisasi itu. Iklim organisasi juga disebut sebagai "determinan situasional" atau "faktor penentu lingkungan" yang mempengaruhi perilaku manusia. Organizational Climate mencerminkan persepsi seseorang tentang organisasi tempat dia berasal. Contoh: Organizational Climate dilihat dari persepsi para anggota terhadap organisasinya. Contohnya adalah ketika karyawan bekerja di perusahaan yang bergerak di bidang kemanusiaan (WHO), secara langsung, stigma mereka bahwa karyawannya adalah orang orang yang senang menolong orang lain 3. Menurut saya, citra climate pada suatu perusahaan menentukan image perusahaan tersebut baik dari sudut pandang konsumen maupun karyawannya sendiri. Jika perusahaan bisa memasang citra image yang baik kepada karyawannya, karyawan mereka akan memberikan feedback juga kepada perusahaan tersebut dan akan terus berkesinambungan. Hal tersebut lama kelamaan akan membentuk culture dan kepribadian dari organisasi tersebut dengan terciptanya nilai, asumsi dan norma sehingga akan juga membentuk perilaku karyawannya. Ketika karyawan memiliki pandangan yang baik kepada organisasi di tempatnya bekerja, itu akan menambah kesetiaan, ketertarikan dan komitmen terhadap organisasinya sehingga akan berdampak pada rendahnya angka keluar masuk karyawan. Dengan begitu, struktur dan tujuan organisasi semakin jelas dan konstan sehingga untuk perusahaan membangun invention dan selalu mengembangkan innovation dengan baik dengan semua usaha dari seluruh sumber daya manusianya. 4. Rationale Innovation: Inovasi terbuka adalah ketika perusahaan menggunakan ide baik dari internal maupun eksternal. Digunakan untuk mempercepat produk internal dan memperluas pasar. Paradigma ini mengasumsikan bahwa perusahan dapat dan
  • 14. 14 harus menggunakan ide-ide eksternal dan internal serta jalur internal dan eksternal ke pasar. Chesbrough percaya inovasi terbuka adalah cara yang lebih menguntungkan untuk berinovasi. Ketika dilakukan dengan benar, inovasi jenis ini memiliki potensi untuk mengurangi biaya, mempercepat waktu ke pasar, meningkatkan diferensiasi di pasar, dan menciptakan arus pendapatan baru. Incremental Innovation: adalah ketika perusahaan membuat perubahan-perubahan kecil dalam produk dan layanan. Daripada mengubah produk atau layanan sepenuhnya, incremental innovation hanya dibangun berdasarkan apa yang sudah ada. 5. Rationale Innovation: a. Kraft adalah salah satu merek paling kuat dalam industri makanan. Kraft, Oreo, Toblerone, Ritz dan Jacobs adalah contoh dari beberapa merek yang mendunia dan menguasai pangsa pasar di berbagai negara. Lalu di mana kunci atau rahasia Kraft dalam menguasai industri makanan? Jawabannya adalah inovasi rasional. Inovasi rasional merupakan bahan bakar yang mendorong laju pertumbuhan Kraft. Kraft menggabungkan kekuatan inovasi dari dalam dan luar perusahaan secara rasional. Kraft berinovasi dengan dukungan lebih dari 2.000 ilmuwan dan lebih dari 100.000 pekerja di seluruh dunia. Meski memiliki tadisi riset yang kuat, dari total seluruh Kekayaan Intelektual (KI) terkait pengolahan makanan Kraft hanya menguasai 2%. Sisanya sebanyak 98% dihasilkan oleh riset-riset di luar Kraft. Potensi KI internal dan eksternal tersebut kemudian digabungkan dengan Jaringan Inovasi di luar perusahaan di mana pertumbuhannya semakin meningkat. Inilah yang disebut dengan Rationale Innovation atau Inovasi rasional. b. Tidak kurang dari tiga minggu setelah diluncurkan, lebih dari 1000 pengguna tingkat advance – terkoordinasi baik melalui web – telah menyusup ke dalam perangkat lunak produk Lego, melakukan modifikasi dengan fungsi baru, sehingga menghasilkan disain baru yang benar-benar orisinal dan tak terduga oleh perusahaan Lego. Dalam waktu singkat, para
  • 15. 15 pengguna tingkat advance ini telah memperbaiki produk asli bawaan Lego, dan hasilnya lebih banyak unit Lego terjual, terutama pelanggan di atas usia 18 tahun, dimana pelanggan tersebut bukanlah target pasar Lego. Apa yang dilakukan Lego adalah bentuk Inovasi Terbuka atau Open Innovation. Daripada hanya mengandalkan tim Research & Development sendiri, mereka mengandalkan inovasi dari orang lain untuk membangun produk. Secara sederhana, Lego memberdayakan 7 engineer dari MIT dan hasilnya berupa produk yang baik. Namun itu tidak berarti apa-apa dibandingkan ribuan pengguna spesialis dan advance, dalam mendisain ulang perangkat lunak produk mereka. Lego sudah mengalaminya sendiri. Incremental Innovation: a. Contoh dari inovasi ini adalah Gillete, pisau cukur pria yang dimulai dengan satu pisau dan sekarang memiliki tiga atau empat pisau b. Manufaktur Toyota Corolla generasi pertama akan selalu berbeda dengan generasi kedua, ketiga sampai dengan generasi terakhir karena Toyota yang secara konsisten memperbarui dengan fitur baru dan teknologi.
  • 16. 16 BAB IV SOURCE OF INNOVATION 1. Buat Ringkasan nimnimal dua halaman ttg Sources of Innovation! JAWAB 1. Setaip organisasi yang mampu bertahan hingga saat ini baik yang memiliki jam terbang yang sudah lama maupun mereka yang startup, pasti mereka membutuhkan inovasi untuk memperpanjang umur organisasi mereka. Mencari sebuah inovasi tentunya bukan hal mudah apalagi melakukan eksekusi dari inovasi yang telah kita dapat, maka dari itu ketika organisasi melakukan sebuah inovasi untuk di implementasikan ke produk/jasa mereka, pasti mereka memiliki nilai lebih di mata konsumennya daripada mereka yang hanya meniru persis yang telah di lakukan oleh organisasi lain. Dengan adanya inovasi dan dapat diterapkan di dalam setiap organisasi tanpa kita sadari dapat menaikkan perekonomian Indonesia sehingga banyak orang yang berlomba lomba untuk melakukan inovasi agar dapat mendongkrak perusahaanya dalam segi finansial maupun reputasi. Dapat kita amati masyarakat saat kini apalai kaum milenial, mereka sangat tertarik untuk mencoba hal yang baru dan unik , maka dari itu setiap organisasi dituntut selalu untuk berinovasi agar selalu menjadi berbeda dari organisasi lain sehingga dapat memikat hati konsumen. Peter Ferdinand Drucker adalah seorang penulis, konsultan manajemen, dan ekolog sosial berkebangsaan Austria. Disini Drucker telah mengulas hal apa saja yang harus dilakukan setiap organisasi maupun startup untuk melakukan inovasi, ada 7 sumber invoasi menurutnya: a) Pertama adalah The Unexpected. The Unexpected persis seperti bagaimana kedengarannya, Anda harus mengharapkan hal yang tidak terduga jika Anda ingin memiliki bisnis yang sukses. Hal hal yang tidak terduga bisa berarti
  • 17. 17 kegagalan, kesuksesan, dan lain lain, Anda dituntut harus siap untuk apa pun. Seluruh pasar dapat berubah secara dramatis oleh orang-orang yang mengambil keputusan yang tidak terduga. Contoh hipotetis yang bagus adalah jika seluruh pasar elektronik turun sangat buruk di pasar saham karena alasan yang tidak pasti. b) Kedua adalah sesuatu yang disebut Incongruities. Incongruities (ketidaksesuaian) pada dasarnya berpikir berbeda. Tidak hanya berpikir berbeda dari pesaing Anda, tetapi juga berpikir berbeda dari pandangan masyarakat. Yang dimaksudkan dengan ini adalah Anda harus menemukan ide kreatif untuk dijual, dan Anda hanya dapat melakukan ini dengan berpikir berbeda untuk menemukan penemuan atau ide baru. Ketika saya memikirkan pemikiran yang berbeda Steve Jobs muncul dalam pikiran dan semua penemuannya. Contoh yang baik dari ini adalah bagaimana Steve Jobs dan Apple menciptakan Iphone itu adalah salah satu dari jenis pada saat itu, tidak ada orang lain yang menggabungkan musik dan ponsel dalam satu. c) Ketiga adalah ide yang disebut Process Need. Process Need hampir mirip dengan ketidaksesuaian karena Anda harus berpikir secara berbeda dari orang lain. Jika ada sesuatu yang hilang dalam masyarakat atau didalam bisnis, Anda harus menemukan cara yang inovatif untuk memperbaikinya. Misalnya pencipta energi 5 jam, Manoj Bhargava memperhatikan bahwa lebih banyak orang mengkonsumsi minuman yang mengandung baffle. Lalu setelah diamati, lebih banyak orang harus mengantre di toko-toko yang menyediakan kopi. Manoj Bhargava adalah inovator karena ia menciptakan sesuatu yang dapat Anda minum langsung dan tidak butuh waktu lama untuk diminum, juga Anda tidak perlu mengantre untuk mengambil minuman. d) Keempat disebut Changes in Industry and Market Structures. Topik ini terkait dengan "Tidak Terduga". jika Anda adalah pemilik bisnis, anda harus menyadari akan kejadian yang tidak terduga di dalam industri maupun pasar. Bisnis lain dari dalam atau bahkan dari luar pasar Anda dapat mengubah pasar Anda. Untuk membuat hal-hal sederhana saya akan tetap dengan memberi contoh energi 5 jam milik Manoj Bhargava. Ketika Manoj Bhargava
  • 18. 18 menciptakan energy 5 jam, seluruh pasar caffeine berubah, semakin banyak orang yang sekarang membeli minuman energi kecil yang lebih murah daripada kopi. Ini berarti Starbucks, Dunkin Donuts, dan industri kopi lainnya harus menyesuaikan diri karena perubahan di pasar. e) Demographic adalah perubahan mendasar dalam populasi, seperti contoh perubahan jumlah anak-anak yang mengendarai sepeda, perubahan jumlah pria dengan usia diatas 50 tahun, perubahan jumlah sensus penduduk African American di Amerika, dan lain lain. Perubahan-perubahan dalam demografi ini mengubah cara para inovator menjalankan bisnis mereka. Contoh hipotetis dari hal ini adalah jika kita mencaplok Mexico maka populasi hispianic di AS akan naik. Jika orang-orang Spanyol mengkonsumsi banyak kopi maka pasar kopi akan berubah, dan pada gilirannya itu juga akan mempengaruhi pasar lain misalnya pasar roti akan terpengaruh karena jika lebih banyak orang membeli kopi semakin banyak orang yang mungkin mampir untuk mendapatkan roti juga. f) Keenam dalam daftar adalah Change in Perception. Persepsi adalah cara orang memandang sesuatu. Dalam dunia bisnis, persepsi masyarakat umum mungkin melihat industri dengan hanya melihat baik atau buruknya saja dan persepsi berubah seiring waktu. Misalnya 50 tahun yang lalu orang tidak tahu pengaruh tembakau, namun sekarang semakin banyak orang yang menjauhi rokok sehingga ada sedikit iklan. g) Terakhir adalah New Knowledge. Pengetahuan baru tentang teknologi baik ilmiah maupun non ilmiah. Pemilik bisnis harus berhubungan dengan teknologi terkini untuk menjalankan bisnis mereka. Ada penemuan baru sepanjang waktu yang dapat memengaruhi bisnis Anda. Misalnya jika AS menemukan bahwa negara mereka memiliki banyak tempat SDA berupa minyak di negranya, maka perusahaan-perusahaan minyak akan mulai menggali untuk mendapatkan minyak. Untuk mengikuti 7 aturan yang ditulis oleh Peter Drucker ini membutuhkan disiplin dan komitmen. Beberapa inovator tidak meluangkan waktu untuk berhenti dan
  • 19. 19 memikirkan sekeliling mereka dan bagaimana pasar berubah di sekitar mereka. Maka dari itu kita harus tetap pada komitmen awal dan disiplin untuk mengimplementasikan komitmen di awal.
  • 20. 20 BAB V UNCERTAINTY OF INNOVATION 2. Jelaskan secara rinci langkah Forecating Innovation beserta Charateristic of Innovation 3. Bagaimana Climate mengantisipasi Culture agar inovasi tetap dijalankan? 4. Apa yang dimaksud dengan VUCA? jelaskan dan berikan contoh dalam dunia bisnis! 5. Gambarkan diagram Funnel Innovation! Jelaskan hubungan variabel-variabel yang ada! JAWABAN 2. a) Survei konsumen Tahap pertama kita perlu melakukan survei terhadap public atau calon konsumen kita, tujuannya adalah mengetahui apa yang diinginkan konsumen dan apa yang mereka keluhkan. Setelah itu kita baru bisa mengetahui peluang kita untuk terjun langsung ke konsumen dan mengetahui langsung apa yang mereka butuhkan sehingga kita juga dapat merelevankan dengan apa yang harus di lakukan oleh perusahaan b) Brainstorming – Analysis internal Tahap kedua adalah Brainstorming yaitu dengan mengumpulkan para ahli yang sesuai pada bidangnya dan saling bertukar pikiran dan ide agar menemukan titik terang yang berupa inovasi. Tujuannya adalah untuk mengidentifikasi dan memecahkan masalah karena datangnya produk baru dari perusahaan lain. c) Delphi or expert opinion Tahap ketiga adalah Delphi or expert opinion. Metode Delphi yaitu proses dimana organisasi mengumpulkan pendapat dari para ahli dari external perusahaanya.
  • 21. 21 Metode Delphi dilakukan dengan cara survei kepada para ahli lalu dianalisis oleh ahli yang sama kemudian disurvei kembali dengan pertanyaan baru yang lebih fokus. d) Scenario Development Tahap terakhir adalah Scenario Development. Ini adalah tahap dimana adanya deskripsi secara internal tentang kemungkinan alternatif berjangka dengan interpretasi yang berbeda-beda.Dapat bersifat normatif dan eksploratif. Characteristic of Innovation a) Observability Observasi berdasarkan penglihatan masyarakat tentang sejauh mana hasil inovasi dapat mempengaruhi kehidupan masyarakat bahkan bermanfaat bagi mereka. b) Trialability Mengamati perusahaan dan mengukur kemampuan perusahaan dalam bereksmerimen dengan basis yang terbatas c) Complexity Melihat pandangan yang berpendapat sejauh mana inovasi yang kita buat sulit di pahami dan di lakukan. d) Compatibility Sejauh mana inovasi dianggap konsisten dengan nilai , pengalaman , dan kebutuhan yang ada dari pengguna. e) Relative advantage
  • 22. 22 Potensi inovasi yang telah di buat, dapat sejauh mana dianggap lebih baik oleh masyarakat daripada competitor di produk/jasa yang sama dan dapat di ukur oleh finansial akuntansi. 3. Menurut saya, citra climate pada suatu perusahaan menentukan image perusahaan tersebut baik dari sudut pandang konsumen maupun karyawannya sendiri. Jika perusahaan bisa memasang citra image yang baik kepada karyawannya, karyawan mereka akan memberikan feedback juga kepada perusahaan tersebut dan akan terus berkesinambungan. Hal tersebut lama kelamaan akan membentuk culture dan kepribadian dari organisasi tersebut dengan terciptanya nilai, asumsi dan norma sehingga akan juga membentuk perilaku karyawannya. Ketika karyawan memiliki pandangan yang baik kepada organisasi di tempatnya bekerja, itu akan menambah kesetiaan, ketertarikan dan komitmen terhadap organisasinya sehingga akan berdampak pada rendahnya angka keluar masuk karyawan. Dengan begitu, struktur dan tujuan organisasi semakin jelas dan konstan sehingga untuk perusahaan membangun invention dan selalu mengembangkan innovation dengan baik dengan semua usaha dari seluruh sumber daya manusianya. 4. VUCA adalah Volatile (bergejolak), Uncertain (tidak pasti), Complex (kompleks), dan Ambigue (tidak jelas) merupakan gambaran situasi di dunia bisnis di masa kini. Istilah ini awalnya diciptakan oleh militer Amerika untuk menggambarkan situasi
  • 23. 23 geo-politik saat itu. Namun karena kesamaan makna, maka istilah VUCA kini diadopsi oleh dunia bisnis. Era VUCA datang beriringan dengan perubahan/disrupsi dunia bisnis yang cukup pesat. Disrupsi yang terjadi contohnya mulai dari meningkatnya pembelian melalui online (e-commerce), ride sharing services seperti Gojek dan Grab, dan pembayaran menggunakan e-money. Disruption terjadi ketika suatu pihak hadir menawarkan layanan yang lebih praktis dengan harga yang lebih rendah dari yang tersedia saat ini, sehingga masyarakat banyak yang beralih ke layanan baru tersebut. 5. a) Idea Development Tahap dimana kita mengumpulkan ide dan informasi sebanyak banyaknya dan dapat berguna untuk pengembangan ide untuk ke tahap selanjutnya. b) Concept Development 1. Discovery Penemuan pertama kali yang di hasilkan dari ide yang terkumpul dan belum pernah ada sebelumnya. 2. Scoping Mengumpulkan ide menjadi satu lingkupan.
  • 24. 24 c) Build Case Business Membangun kasus yang ada pada bisnis setelah melalui beberapa lapisan gate yang telah dilewati d) Concept to Launch 1. Development Di fase ini kita harus membangun perencanaan yang telah kita susun 2. Testing & Validation Test produk/jasa yang akan kita launch ke publik sehingga menghidari kecacatan setelah launching 3. Launch Produk/jasa hasil ide yang telah kita kembangkan sehingga dapat menjadi komersil.
  • 25. 25 BAB VI NEW PRODUCTS AND SERVICES 1. Gambarkan diagram new product development dan jelaskan masing-masing bagian! 2. Buat matrik teknologi dan market dalam new product development! Berikan contoh masing2 setiap kuadran! JAWABAN 1. GATE Dari semua ide ide yang telah di kumpulkan, seleksi dari semua ide tersebut yang memiliki potensi untuk diidentivikasi. STAGE 1 Menemukan ide produk baru tidak boleh dibiarkan begitu saja. Sebaliknya, perusahaan membutuhkan prosedur formal untuk menghasilkan aliran ide yang berkelanjutan. Ide-ide baru dapat berasal dari penjualan perusahaan atau staf
  • 26. 26 produksi, perantara, pesaing, survei konsumen, atau sumber lain seperti asosiasi, agen pemasaran ... Dengan menganalisis pandangan baru dan berbeda dari pasar perusahaan, dan mempelajari perilaku konsumen saat ini, manajer pemasaran dapat menemukan peluang yang belum terjadi pada pesaing atau bahkan pelanggan potensial. GATE Kajian lebih kritis atas hasil keputusan stage 1. Menyetujui anggaran untuk tahap 2 serta menyaring proyek ke peluang bisnis. STAGE 2 Concept Formulation melibatkan evaluasi ide baru dengan analisis SWOT dan kriteria penyaringan pasar produk. Kriteria ini termasuk gabungan hasil analisis sumber daya (kekuatan dan kelemahan), analisis tren jangka panjang, dan pemahaman menyeluruh tentang tujuan perusahaan. Selanjutnya, ide baru yang "baik" pada akhirnya harus mengarah pada suatu produk (dan bauran pemasaran) yang akan memberi perusahaan keunggulan kompetitif - semoga, yang langgeng. GATE Perhatikan kembali keputusan stage 2 dan pastikan proyek sebagai program inti. Alokasikan anggaran fokus untuk pengembangan skala penuh. STAGE 3 Ketika sebuah ide bergerak melewati langkah Concept Formulation, harus dievaluasi lebih hati-hati. Anda harus memahami bahwa produk yang sebenarnya belum dikembangkan, namun untuk bantuan dalam evaluasi ide, perusahaan menggunakan pengujian konsep untuk mendapatkan reaksi dari pelanggan tentang seberapa baik ide produk baru sesuai dengan kebutuhan mereka. Pengujian konsep menggunakan riset pemasaran, mulai dari kelompok, fokus informal hingga survei formal pelanggan yang berpotensi. GATE
  • 27. 27 Pastikan spesifikasi yang telah di tentukan pada gate 3, alokasikan sumber daya secara fokus untuk manufaktur, gunanya adalah agar dapat memfilter produk ke peluncuran terbatas. STAGE 4 Manufaktur yang lolos dari product development harus dianalisis lebih lanjut. Ini melibatkan R & D dan rekayasa untuk merancang dan mengembangkan bagian fisik produk. Dalam kasus penawaran layanan baru, perusahaan akan membuat rincian tentang pelatihan, peralatan, staf, dan sebagainya yang diperlukan untuk mewujudkan ide tersebut. Produsen dapat membuat model produk atau memproduksi jumlah terbatas, sebuah perusahaan jasa mungkin mencoba untuk melatih sekelompok kecil penyedia layanan. Uji produk dengan pelanggan dapat mengarah pada revisi, sebelum perusahaan melakukan upaya skala penuh. GATE Persiapan peluncuran dan rencana siklus hidup persahaan, komersialisasi penuh terhadap produk, dan menyeleksi produk untuk di luncurkan secara internasional. STAGE 5 Produk yang bertahan sejauh ini akhirnya memiliki posisi di pasar internasional. Menempatkan produk di pasar internasional itu mahal dan kesuksesan biasanya membutuhkan kerja sama dari seluruh lini anggota perusahaan. Fasilitas manufaktur atau layanan harus disiapkan lebih matang untuk jangka panjang. Barang harus diproduksi untuk mengisi saluran distribusi, atau orang harus dilatih atau disewa untuk menyediakan layanan. Promosi perkenalan merupakan sesuatu yang mahal dan sulit terutama jika perusahaan memasuki pasar yang sangat kompetitif. 2.
  • 28. 28 Technological Technological adalah teknologi baru yang dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan pelanggan yang telah ada sebelumnya. Complex Untuk produk yang Complex, baik teknologi dan pasar adalah novel dan berevolusi bersama. Dalam hal ini tidak ada penggunaan teknologi baru yang jelas, tetapi seiring waktu, pengembang bekerja dengan pengguna utama untuk membuat aplikasi baru. Differentiated Differentiated adalah produk yang berteknologi dan pasarnya sudah matang, dan sebagian besar inovasi terdiri dari peningkatan penggunaan teknologi yang ada untuk memenuhi kebutuhan pelanggan yang dikenal. Architectural Architectural adalah teknologi yang telah ada yang diterapkan atau dikombinasikan untuk membuat produk atau layanan baru, atau aplikasi baru.
  • 29. 29 BAB VII OPEN AND CLOSED INNOVATION 3. Sebutkan ciri-ciri sebuah perusahaan yang masih closed innovation! Berikan skemanya! 4. Sebutkan ciri-ciri perusahaan yang open innovation! Berikan skemanya! 5. Jelaskan strategi2 open inovation! JAWABAN 3. Suatu inovasi tertutup didasarkan pada pandangan bahwa inovasi dikembangkan oleh perusahaan itu sendiri. Dari generasi ide hingga pengembangan dan pemasaran, proses inovasi berlangsung secara eksklusif di dalam perusahaan.  Semua kekayaan intelektual dikembangkan secara internal dan disimpan dalam batas-batas perusahaan sampai produk baru dirilis di pasar.  Inovasi tertutup relatif mahal dan memakan waktu.  Meningkatnya pasokan dan mobilitas pekerja terampil.  Pertumbuhan eksponensial pada modal ventura.  Inovasi yang sepenuhnya dikendalikan.
  • 30. 30 4. Inovasi terbuka berarti membuka proses inovasi di luar batas-batas perusahaan untuk meningkatkan potensi inovasi sendiri melalui penggunaan strategis aktif lingkungan. Karena itu, inovasi muncul melalui interaksi antara ide internal dan eksternal, teknologi, proses, dan saluran penjualan dengan tujuan perusahaan untuk mengembangkan produk, layanan, atau model bisnis inovatif yang menjanjikan. Karyawan sendiri, pelanggan, pemasok, pengguna LEAD, universitas, pesaing atau perusahaan industri lain dapat diintegrasikan.  Open Innovation tak hanya dalam, tetapi juga dari luar perusahaan.  Lebih melibatkan pihak lain ketika mengembangkan produk baru dan teknologi untuk memberikan added value yang besar.  Berkolaborasi dalam ruang publik.  Melakukan bisnis dengan cara yang transparan dan dengan erat mengintegrasikan dengan ekosistem. 5. Istilah open innovation diperkenalkan sebagai paradigma untuk membuka peluang dan ide dari organisasi luar yang mendukung untuk menghasilkan inovasi yang lebih baik. Inovasi ini mengasumsikan bahwa perusahaan harus mengeksploitasi ide internal dan eksternal mereka. Selanjutnya, paradigma ini memperlakukan proyek atau penelitian sebagai sistem terbuka yang menganggap bahwa pengetahuan didistribusikan secara luas dan organisasi harus mencari cara untuk menghubungkannya sebagai proses inti
  • 31. 31 dalam pengembangan inovasi. Oleh karena itu, dapat dilihat bahwa perusahaan yang melihat manfaat potensial dari merangkul ide sampai menyambut segala kemungkinan dari dalam dan luar perusahaan harus mengadopsi inovasi terbuka. Seperti yang disebutkan sebelumnya di atas, strategi inovasi terbuka membuka berbagai kemungkinan untuk mendapatkan akses ke pengetahuan dari luar perusahaan. Karena itu titik inti berkembang inovasi dengan strategi inovasi terbuka adalah mengembangkan jaringan bisnis dan membuat kolaborasi untuk menghasilkan kumpulan ide. Dengan berkolaborasi dengan rekan mitra di berbagai bidang, ini menciptakan peluang untuk meningkatkan inovasi dengan memanfaatkan. Tidd dan Bessant (2013,304) menjelaskan bahwa kombinasi pengetahuan yang berbeda selalu diharapkan oleh perusahaan. Selanjutnya, mereka juga mengklaim pengetahuan yang hanya dari lingkungan tertutup seperti perusahaan individu tidak akan cukup mengisi wadah dalam dua puluh abad pertama. Semakin banyak pengetahuan yang dimiliki firma, perspektif yang lebih luas dapat meningkatkan inovasi mereka.
  • 32. 32 QUIZ 3 Menjelaskan inovasi adalah keberhasilan sosial dan ekonomi berkat diperkenalkannya atau ditemukannya cara-cara baru atau kombinasi baru dari cara-cara lama dalam mentransformasi input menjadi output sedemikian rupa sehingga berhasil menciptakan perubahan besar dalam hubungan antara nilai guna atau nilai manfaat, setidaknya yang dipersepsikan oleh konsumen dan/atau pengguna) dan nilai moneter atau harga. Perekonomian yang berdaya inovasi mampu menghasilkan nilai tambah yang unik dan substansial bagi masyarakat dan pada gilirannya berimbas positif kepada pelaku-pelaku perekonomian dan seluruh perekonomian. Dewasa ini, dengan sistem perekonomian yang sangat terbuka maka dampak daya-daya inovasi dan keberhasilan inovasi suatu perekonomian akan berimbas pada perekonomian lain. Banyak pemuda dizaman ini ingin menjadi entrepreneur yang sukses tetapi terkadang tidak memperhatikan bisnis untuk jangka panjang supaya perusahaan bisa sustainable. Maka dari itu menerapkan inovasi pada semua lini dalam perusahaan sangat penting karena mempengaruhi perusahaan saat berkompetisi dengan produk atau jasa lain yang ditawarkan. Menerapkan inovasi dapat dilakukan berbagai cara salah satunya melalui kreativitas, kreativitas akan muncul bila sering membaca artikel/buku untuk meningkatkan value produk atau jasa, bertemu dengan orang baru dengan saling bertukar pengalaman, meningkatkan keahlian dengan kursus atau belajar, mendatangi pameran atau acara yang berhubungan dibidang yang kita tawarkan, semua contoh tersebut akan membantu kita dalam berinovasi. Selain itu bekerjasama dalam team juga mendukung ide baru untuk melakukan inovasi secara bersama-sama inovasi dapat terbentuk setelah melakukan tahap brainstorming untuk saat ini dikenal dengan kolaborasi dimana hasil dua atau lebih yang mengumpulkan pendapat menjadi satu ide yang menciptakan hal baru yang membuat banyak orang semakin tertarik dipasaran. Sangat disayangkan beberapa orang terpaku dengan idenya sendiri sehingga tidak dapat melakukan kolaborasi dengan baik dan berakhir pada pepecahan, untuk itu entrepreur harus bisa menerima kritikan dan pendapat dari orang lain yang akan menimbulkan inovasi. Tentunnya untuk menjadi entrepreneur yang sukses harus didukung
  • 33. 33 dengan hal lain seperti pemikiran yang kritis, sabar dalam menghadapi setiap kritikan, memiliki keingin tahuan yang tinggi dan masih banyak lagi untuk menerapkan inovasi kedalam perusahaan.