SlideShare a Scribd company logo
1 of 102
Ayam goreng Tulang Lunak




Bahan – bahan :

1 ekor ayam kampung, belah dua dan lenarkan

1 bgks ragi instan

1 btg sereh, memarkan

daun salam, lengkuas

400 ml santan dari 1/2 bh kelapa

Bumbu yang dihaluskan :

6 siung bawang merah, 3 siung bawang putih,

1 sdt ketumbar & 3 btr kemiri (semua disangrai)

1 ruas kunyit dibakar, 1 cm jahe, garam secukupnya.

Cara Membuat :

Tusuk-tusuk ayam dengan garpu, lalu taburi dengan ragi instan dan bumbu halus.

lalu diamkan beberapa saat (-/+ 2 jam)

Masukkan ayam ke dalam panci presto, tambahkan santan, sereh, lengkuas dan daun salam.

masak -/+ 1,5 jam dengan api kecil.

Angkat dan dinginkan ayam lalu goreng dengan minyak panas sampai kecoklatan.

Sajikan dengan nasi hangat dengan pelengkap sambal bajak dan lalapan
Resep Asem Asem Daging


Bahan Asem Asem Daging :

450 gr daging sapi

150 gr sandung lamur (optional)

50 gr buncis. potong 2 cm



Bahan Bumbu Asem Asem Daging :


5 buah cabe merah besar, dipotong serong
1 cabe rawit (secukupnya), diiris serong tipis
6 siung bawang putih, haluskan
4 siung bawang merah, diiris halus
2 lembar daun salam
4 buah belimbing wuluh, potong serong
3 buah tomat, ptong sesuai selera
laos, digeprek
gula, secukupnya
garam, secukupnya
kecap manis, secukupnya
minyak goreng untuk menumis

Cara Membuat Asem Asem Daging :


1. Cuci bersih daging, potong-potong sesuai selera lalu rebus daging sampai empuk,
kecilkan api.
2. Tumis semua bumbu (kecuali blimbing wuluh dan tomat) sampai bumbu beraroma
harum.
3. Masukkan bumbu yang sudah ditumis ke dalam air rebusan daging lalu tunggu
hingga mendidih.
4. Masukkan belimbing wuluh, tomat, buncis, lalu bumbui dengan kecap, gula, dan
garam.
5. Masak dengan menggunakan api kecil hingga bumbu meresap dan buncis empuk,
matikan api.
6. Sajikan selagi hangat dengan nasi putih.
Udang Saus Asam Manis
Bahan :

Udang windu atau sesuai selera, dibersihkan

Minyak goreng atau margarin secukupnya, untuk menumis



Bumbu udang saus asam manis :

Garam, secukupnya

Gula, secukupnya

Penyedap rasa, secukupnya

Saus bangkok (opsional bila suka)

5 butir Bawang merah

3 butir Bawang putih

1 buah Bawang bombay, cincang halus

1 buah Tomat, cincang

5 buah Cabe merah, sesuai selera

1 sdt air asam



Cara Membuat udang saus asam manis :

1. Haluskan bawang merah, bawang putih, tomat dan cabai merah.

2. Panaskan minyak goreng atau mentega, masukkan udang dan oseng hingga
berwarna kemerahan.

3. Masukkan bawang bombay, oseng sebentar lalu tambahkan bumbu yang sudah
dihaluskan.

4. Tambahkan air asam, garam, gula, penyedap rasa dan saus bangkok secukupnya,
aduk sampai rata. Jika dirasa bumbu sudah pas, matikan api, angkat dan sajikan.
Tips memasak udang :

1. Pilihlah udang yang segar dengan cara pegang badan udang, jika badan udang
masih terasa keras artinya keadaan udang masih bagus atau segar.

2. Saat memasak udang kulit udang bisa di kupas dulu ato tidak, itu semua tegantung
selera sobat onliners. Tapi biasanya udang akan terasa lebih gurih jika dimasak
menggunakan kulitnya. Karena di dalam kulit udang mengandung antibodi. Jadi jika
sobat onliners cenderung alergi ama udang, lebih baik makan bersama kulitnya. Karena
biasanya bisa menjadi penawarnya. Karena berdasarkan penelitian chitosan, "kulit
udang" dapat mengobati berbagai penyakit termasuk hipertensi dan diabetes militus.
Itulah beberapa khasiat dan fungsi udang yang ternyata sangat baik untuk kesehatan.
Tapi buat sobat onliners yang mempunyai kolesterol tinggi, sebaiknya agak dikurangi ya
memakan udang atau seafood.
Mie Ayam Bangka

Bahan mie ayam bangka :
1 kg mi telur basah, siap pakai
Bahan Topping mie ayam :
150 gr sawi hijau, potong 3 cm, rebus sebentar
150 gr tauge / toge / kecambah, bersihkan

Bahan Ayam Tumis :
2 sdm minyak sayur
1/2 sdt minyak wijen
2 siung bawang putih, cincang halus
250 gr daging ayam, potong kecil
2 sdm saus tiram
2 sdm kecap asin
1 sdm kecap manis
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
150 ml air

Bahan Pelengkap mie ayam:
kaldu ayam masak, secukupnya
bawang merah goreng
daun bawang, diiris halus

Cara Membuat mie ayam bangka :
1. Rebus air secukupnya, masukkan mie hingga matang dan mengapung. Angkat dan tiriskan.
2. Tuangkan sedikit minyak sayur atau minyak ayam dan kecap asin dalam mangkuk.
3. Masukkan mie yang masih panas, aduk-aduk sampai rata.

Cara Membuat Ayam Tumis :
1. Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih hingga wangi.
2. Masukkan ayam, kemudian aduk hingga ayam kaku dan berubah warna.
3. Tambahkan bumbu dan air secukupnya. Masak hingga matang dan agak kering. Angkat.

Cara Menyajikan mie ayam bangka :
1. Bagi mie menjadi 5 bagian di dalam mangkuk.
2. Masing-masing beri taburan atau topping tauge, sawi, ayam tumis lalu taburi bawang merah
goreng dan daun bawang iris.
3. Sajikan panas dengan kaldu ayam.
4. Opsional : sobat onliners bisa menambahkan pangsit goreng atau pangsit basah bila suka. Dan
juga tambahkan sambal rawit, kecap, dan saos sambal atau saos mie ayam jika suka.
Resep Steak Daging Sapi




Bahan:

150 gr tenderloin, 250 gr kentang kupas, 2 buah bawang putih, 50 gr mentega, 200 ml
krim segar, garam dan merica, minyak zaitun.

Bearnaise Sauce:

250 gr mentega, English/Dijon mustard sesuai selara, 1 kuning telur, 1/2 sdm gula, 1/2
sdm jus lemon, dauun peterseli, 1 sdm cuka masak, garam dan merica.

Cara membuat:

 Taburi daging dengan garam dan merica, biarkan meresap. Panaskan minyak dalam
wajan, tambahkan 1 sdm mentega. Masukkan daging, masak sesuai tingkat kematangan
yang diinginkan, angkat, sisihkan.

Sementara itu, rebus kentang hingga matang. Tumis bawang putih, sisihkan. Lumat
kentang, tambahkan mengtega, bawang putih, garam dan merica. Tambahkan krim
segar perlahan lahan, aduk rata. Untuk membuat saus: lelehkan mentega, sisihkan.
Campurkan seluruh bahan bearnaise dalam mangkuk baru, aduk rata. letakkan mangkok
berisi campuran saus di atas panci berisi air panas, sambil mengocok, tambahkan bagian
bening dari mentega cair. Di piring saji, susun daging, kentang lumat, tuangkan saus di
atasnya, taburi dengan daun peterseli, sajikan hangat.
SAMBAL GORENG BOLA BOLA DAGING


BAHAN-BAHAN :
► 250 gr daging giling, buat bola-bola.
► 3 buah kentang ukuran besar, potong kotak kecil lalu goreng sebentar.
► 20 btr telur puyuh rebus, kupas kulitnya.
► 3 lbr daun jeruk.
► 1 ruas lengkuas, memarkan.
► 600 cc santan [1 btr kelapa]
► Garam dan gula secukupnya.
► 2 sdm minyak utk menumis.



BUMBU HALUS :
► 10 btr bawang merah.
► 6 siung bawang putih.
► 5 btr kemiri.
► 8 buah cabai merah, buang bijinya.



CARA MEMBUAT SAMBAL GORENG BOLA-BOLA DAGING :
► Tumis bumbu halus bersama daun jeruk dan lengkuas sampai
harum.Masukkan bola-bola daging. Aduk perlahan agar bola-bola
daging tidak hancur.
► Setelah daging berubah warna dan mengeras, tambahkan separuh
santan, kentang, dan telur puyuh. Aduk rata dan masak hingga
santan berkurang separuh.
► Masukkan sisa santan, bubuhi garam dan gula. Masak sampai santan
berminyak dan hampir kering. Angkat dan sajikan.
EMPAL EMPUK




Bahan:
- 2 kg daging sapi yang bagus (7,5 euro per kilo kalo di Fiysal)
- 400 ml santan (1 kaleng santan thailand) + 250 ml santen kardus thailand juga + ditambah
air 200 cc dari sisa-sisa bersihin kaleng dan dus santan
- 8 lembar daun salam
- 4 batang serai, ambil putihnya digeprek
- asam jawa 2 jempol
- 6 sdt garam
- 1 atau 2 sdt royco

Bumbu Dihaluskan:
- 20 butir bawang merah
- 16 butir bawang putih
- 20 buah kemiri
- 120 gr gula merah
- 4 ruas lengkuas memarkan
- 4 sdm ketumbar halus

Cara membuat:
- Rebus daging bersama santan, daun salam, sereh, dan bumbu halus (daging dipotong besar-
besar dulu semasuknya di panci)
- masukkan asam jawa, garam dan royco
- Rebus daging pertama pake api sedang sampai mendidih setelah itu pake api kecil sampe
betul-betul mateng dan bumbu meresap. Jangan lupa dibolak-balik biar nggak gosong.
Pokoknya ngerebusnya lama deh ada kali 1,5 jam.
- Angkat, tiriskan dan potong daging kecil-kecil sesuai serat (lebih enak lagi kalo didiamkan
dulu semalam sebelum digoreng
- Setelah itu baru digoreng…nyam..nyam..nyam…enaak!
Empal Gepuk




Bahan:
500 gr daging bagian paha
1 liter air
350 ml ml santan
1 sdm gula merah ato secukupnya
1.5 sdt garam ato secukupnya

Rempah:
3 lembar daun salam
1 batang sereh, geprak
4 cm lengkuas, geprak
3 sdt ketumbar bubuk

Bumbu Halus:
10 butir bawang merah
7 siung bawang putih
4 cm kunyit
1 cm lengkuas

Cara Membuat:
Rebus daging dengan air hingga setengah empuk.
Tiriskan daging dan iris2 searah serat, sisihkan kaldu untuk keperluan lain.
Satukan daging, santan, garam, gula, rempah2 dan bumbu halus di wajan, ungkep tertutup
rapat dengan api terkecil hingga empuk banget dan bumbu hampir mengering.
Angkat potongan daging, kalo perlu memarkan pake ulegan *tanpa dimemarkan
sebenernya udah rada babak belur sih*
Panaskan sedikit minyak di wajan datar, ratakan. Goreng empal tidak terlalu kering.
Sajikan dengan sayuran.
Note:
Gunakan air kelapa untuk memeras santan agar warna coklatnya lebih cantik, kurangi gula
secukupnya.
>
Empal Gepuk
Bahan :

       500 gr daging sengkel

Bumbu :

       2 sdm asam jawa
       2 sdm gula jawa
       6 siung bawang merah, cincang
       2 sdt ketumbar, sangrai, tumbuk
       1/2 sdt jintan, sangrai, tumbuk
       garam,merica bubuk,gula pasir secukupnya
       minyak goreng, untuk menggoreng
       bawang goreng, untuk taburan

Cara Membuat :

    1. Rebus daging hingga empuk, iris menjadi beberapa bagian, lalu memarkan
    2. Larutkan asam dan gula jawa dengan sedikit air rebusan daging, sisihkan
    3. Masukkan kembali dagingnya ke dalam air rebusan, lalu rebus kembali bersama semua
       bumbu hingga kuah mengental
    4. Angkat dagingnya, lalu goreng hingga matang. Hidangkan bersama sambal dan taburan
       bawang goreng
Resep Donat kentang


Bahan:
*500 gr tepung terigu protein tinggi klo gak da ya tepung terigu yang biasa aja,,irit
*50 gr susu bubuk
*11 gr ragi instant
*200 gr kentang, kukus, haluskan dan dinginkan
*100 gr gula pasir
*75 gr mentega
*½ sdt garam
*4 btr kuning telur
*100 ml air dingin

Cara membuat kue donat kentang:

1).Dalam wadah, campur tepung terigu, gula, susu bubuk, ragi instant, aduk rata,
masukkan kentang halus ,tuang telur dan air dingin, uleni hingga rata dan setengah
kalis.
2).Beri mentega dan garam, uleni terus hingga kalis elastis. Istirahatkan 15 menit.
3).Bagi adonan, masing-masing 50 gr, bulatkan. Diamkan 20 menit, hingga
mengembang.
4).Lubangi tengahnya, menjadi bentuk donat, segera goreng sampai kuning kecoklatan.
5).Angkat, tiriskan. Taburi gula donat, atau hias dengan coklat.

Tips Membuat kue donat kentang Yang baik:
1). Siapkan semua bahan terlebih dahulu tanpa ada yg boleh ketinggalan satupun, meski
garam sekalipun.
2). Ingat aturan bikin roti, ragi gak boleh ketemu garam dan atau mentega ya. Nanti
raginya mati, gak mau mengembangkan adonan. Garam dan mentega masuknya setelah
adonan setengah kalis.
3). Haluskan kentang sampai benar-benar halus, kalau perlu pake blender, supaya
adonan bisa licin dan gak gradakan
4). Setelah Halus Dinginkan kentang sebelum dibuat Donat. Terus kalau tidak dalam
keadaan dingiiiinnn…waaa.., raginya langsung mati deh.
5). Buat adonan hingga kalis elastis, ikuti step by step pada resep, hingga ketika
dibulatkan permukaannya halus licin. Bulatan yang halus dan licin akan membentuk
donat yang bulat cantik ketika digoreng/merekah.
6). Istirahatkan adonan lk. 20 s/d 30 menit (tergantung cuaca), tutup dengan plastik
spy permukaannya tidak kering.
7). Lubangi bagian tengahnya menggunakan sumpit, buat gerakan memutar pada
lubang donat ketika donat mulai digoreng dan merekah, agar bentuknya membundar
cantik. Gerakan memutar (sentrifugal) akan membantu terbentuknya donat yang
bundar.
8). goreng dengan panas sedang (supaya donat matang sempurna sampai kebagian
dalam) Bila salah satu sisi sudah kuning kecoklatan, segera balik, teruskan menggoreng
sampai kedua sisi coklat. Angkat. Tiriskan.
Resep Bahan Nastar Keju :
       175 gram margarin
       3 kuning telur
       150 gram keju edam parut
       1/4 sendok teh garam
       175 gram tepung terigu, ayak
       30 gram tepung maizena
       1 kuning telur untuk olesan (boleh ya boleh tidak, tergantung selera)
       25 gram keju cheddar, parut untuk taburan (boleh ya boleh tidak, tergantung selera)

Selai nanas :

       1 buah nanas, parut
       125 gram gula pasir
       5 butir cengkih
       3 cm kayu manis

Cara membuat Nastar Keju :

   1. Selai nanas : parut nanas, masak bersama gula pasir, cengkih, dan kayu manis hingga
      mengering, angkat.
   2. Siapkan loyang pipih, olesi dengan margarin, sisihkan.
   3. Kocok margarin hingga mengembang, masukkan dan terus kocok hingga
      mengembang.
   4. Masukkan tepung terigu dan tepung maizena, aduk rata. Tambahkan keju edam dan
      garam, aduk rata hingga menjadi adonan yang dapat dibentuk.
   5. Ambil 1 sendok teh adonan. isi dengan selai nanas, bentuk bulat, taruh di atas loyang,
      beri jarak, olesi dengan kuning telur dan taburi keju cheddar parut.
   6. Panggang dalam oven dengan temperatur 160° selama 15 menit hingga matang.
   7. Dinginkan, setelah dingin simpan dalam stoples kedap udara.

Untuk 400 gram
NASTAR LEMBUT


Bahan-bahan:
250 gr margarine
250 gr unsalted butter
100 gr gula halus (bila suka yg manis, bisa ditambah jadi 125 gr)
4 kuning telur
700 gr tepung terigu
4 sdm susu bubuk full cream (ayak bareng terigu)
1/2 sdt garam

Isi : Selai nanas (coba browsing atau tanya mbah google aja yach)

Olesan & Taburan
3 kuning telur + 2 sdm evaporated milk
Keju cheddar parut (gue ngga pake toping)


Petunjuk
- Aduk mentega+margarine, gula halus dan telur hingga rata (mixer speed 1, asal
nyampur)
- Masukkan tepung terigu dan susu bubuk yg sdh diayak dan garam. Aduk perlahan
hingga tercampur rata
**Versi gue :
Ambil sedikit adonan mentega, campur dgn campuran terigu, susu bubuk dan garam
sampai adonan kalis dan bisa dipulung.
Kata nyokap ini bisa mencegah adonan menjadi keras krn berkali-kali diuleni
- Ambil sedikit adonan, bentuk bulat. Pipihkan lalu isi dengan selai nanas.
- Tata nastar di atas loyang kue kering yg sdh diolesi pengoles loyang. Beri jarak
secukupnya. Olesi dgn bahan pengoles
**versi gue :
Panggang kue 1/2 matang, turunkan baru oles dengan bahan pengoles. Lalu
panggang lagi sampai matang.
- Oven dengan suhu 140 derajat celcius selama lebih kurang 30 menit
- Angkat nastar dari loyang dan biarkan dingin. Susun dlm toples dan tutup rapat.
Bahan Resep Kue Salju:

       250 gr mentega tawar, bekukan
       100 gr gula kastor
       200 gr kacang mete, panggang, haluskan
       250 gr terigu
       150 gr gula bubuk u/ taburan aduk dg 1/2 sdt Vanili

Cara Membuat Kue Salju:

       kocok mentega dan gula pasir hingga pucat, tambahkan kacang mete, dan terigu,
       aduk rata.
       bulatkan adonan, simpan dalam lemari es 30 menit.
       bentuk bulan sabit, atur diloyang, panggan kira-kira 20 menit (suhu 160′c)
       gulingkan kedalam gula bubuk.

Tips:
- mentega dibekukan untuk mendapatkan kue yg ngeprul dan krenyes-krenyes, beda dengan
mentega yg tidak dibekukan.
Dengan adonan yg dibekukan lebih dahulu, akan diperoleh kue kering yg garing dibagian luar
dan “ngeprul” bagian dalamnya, tapi tetap renyah.Ada juga yg membekukannya setelah jadi
adonan, shg lebih mudah dibentuk…..

- Yg benar adalah waktu panas2 ditaburin gula bubuk…simpan biar dingin…rahasia satu lagi
adalah setelah dingin baru dicelupin ke gula donat, maka putri salju kamu akan cantik
berselimut tebal…Gula donat itu gula khusus utk donat, rasanya juga khas…berasa dingin
dilidah…dan gak mudah leleh….




Nama Resep : Resep Kue Putri Salju
Bahan Resep Sate Ayam Madura :

      250 g fillet ayam, potong dadu, tusuk dengan tusukan sate
      1 buah jeruk nipis, iris
      3 butir bawang merah, iris tipis
      5 sdm kecap manis
      nasi putih atau lontong secukupnya

Bumbu Kacang:

      3 butir bawang merah
      4 butir bawang putih
      100 g kacang tanah, goreng
      2 butir kemiri
      garam secukupnya
      150 ml air kaldu
      2 sdm minyak goreng

Sambal Bawang:

      4 siung bawang putih
      10 buah cabe merah kecil
      garam secukupnya
      minyak goreng secukupnya

Cara Membuat Sate Ayam Madura:

   1. Bumbu Kacang: campur bawang putih, bawang merah, kacang tanah, garam, dan kemiri,
      haluskan. Panaskan minyak, tumis hingga harum, masukkan air kaldu, masak hingga
      mengental. Angkat.
   2. Campurkan 2 sdm bumbu kacang dengan 2 sdm kecap manis, celupkan sate, bakar hingga
      setengah matang. Angkat dan gulingkan kembali dalam bumbu, bakar hingga matang,
      angkat.
   3. Sambal bawang: panaskan minyak, tumis bawang putih hingga setengah matang, angkat.
      Campur bawang putih, cabe merah kecil, dan garam, haluskan.
   4. Sajikan sate ayam dengan bumbu kacang, kecap manis, bawang merah, sambal bawang,
      jeruk nipis, dan nasi putih atau lontong.
Steak Daging:


Bahan Steak Daging:
4 potong @ 200 g sirloin steak, siap pakai
2 sdm rnentega

Bumbu Perendam,Aduk rata:
2 sdm saus BBQ botolan *)
1 sdm kecap jepang
1 sdm minyak sayur
1 sdm saus hoisin**)
1 sdt arak masak
1 sdt bawang putih parut
1 sdt jahe parut

Saus:
1 sdm mentega
150 g bawang Bombay, belah dua, iris melintang tipis
1/2 sdm tepung terigu
150 ml susu segar
1/2 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk

Cara Membuat Steak Sirloin:

   1. Lumuri potongan daging dengan Bumbu Perendam. Biarkan selama I jam
      agar bumbu meresap.
   2. Panaskan mentega dalam wajan dadar berdasar tebal. Masak tiap
      potongan daging hingga matang kedua sisinya. Angkat.

Saus Steak:

   1. Panaskan mentega hingga leleh. Masukkan bawang Bombay, aduk
      hingga layu.
   2. Taburi tepung terigu, aduk hingga agak kecokelatan.
   3. Tuangkan susu, aduk hingga licin, kental, dan mendidih.
   4. Bubuhi garam dan merica.Angkat
Penyajian:
Iris tiap potongan steak daging 1 cm, sajikan dengan Saus dan setup sayuran.

Resep Steak Daging Sirloin ini untuk 4 porsi
Estimasi kalori per porsi: 537

Keterangan:

*) Saus BBQ: Salah satu jenis saus yang biasa dipakai untuk daging steak dan
barbekyu. Berwama cokelat tua dan kental. Dibuat dari saus tomat, molasses,
kecap, dan rempah. Dijual dalam kemasan botol di pasar swalayan.
**) Saus Hoisin: Saus yang dibuat dari fermentasi kedelai yang dibubuhi
berbagai bumbu. Berwama cokelat gelap dan agak kental. Cita rasa manis dan
khas. Dikemas dalam kemasan botol.


Tags: Barbecue, BBQ, Cooking, Sirloin steak, Steak
CARA MEMBUAT BAKSO PENTOL UBAYA


BAHAN:
300 GR DAGING SAPI ATAU AYAM CINCANG
3 SDM TEPUNG KANJI (TAPIOCA FLOUR)
3 BUAH BAWANG PUTIH, DIHALUSKAN / 2 SDT GARLIC POWDER
1 BUTIR TELUR, PUTIHNYA SAJA
1 SDT BAKING POWDER SUPAYA BAKSONYA MENGEMBANG BAGUS
1 SDT GARAM HALUS
1 BUAH MAGGI BLOK
MERICA BUBUK SECUKUPNYA
PALA BUBUK SECUKUPNYA


AIR SECUKUPNYA UTK MEREBUS SI PENTOL ^_^


PEMBUATAN:
ADUK SEMUA BAHAN DIATAS DENGAN BLENDER SAMPAI TERCAMPUR
RATA DAN LEMBUT. ULANGI BERKALI-KALI SAMPAI HALUS DAN LEMBUT.


JIKA TERLALU SULIT DIBLEND, BERI SEDIKIT AIR ES.
SETELAH HALUS DAN MERATA, BENTUK MENJADI BULATAN2 BAKSO
(AKA. PENTOL) DENGAN MENGGUNAKAN 2 BUAH SENDOK KECIL.


KALAU MALAS SEPERTI SAYA, ADA CARA YANG LEBIH PRAKTIS;
TARUH SEKEPALAN ADONAN DITELAPAK TANGAN,
GENGGAM SEPERTI MENGEPALKAN TANGAN DAN TEKAN SUPAYA MEMADAT,
KELUARKAN ADONAN DARI UJUNG KEPALAN (DIANTARA IBU JARI DAN TELUNJUK),
POTONG MEMBULAT DENGAN SENDOK KECIL.
HASILNYA TIDAK SEBULAT BAKSO YANG DIBULATKAN SATU PERSATU-SATU,
TAPI PROSES PEMBULATAN PENTOL JAUUUUH LEBIH CEPAT



CARA MEMBUAT


DARI PENGAMATAN SAYA, PARA PENCOBA RESEP-RESEP INI PUNYA KELUHAN YANG SAMA YAITU
SOAL TEKSTUR. KALAU RASA SIH RATA-2 TIDAK MENGALAMI MASALAH.
BEBERAPA TIPS YANG DAPAT DISAMPAIKAN DI SINI ADALAH SBB:
1. GILING/CINCANG DAGING SEHALUS MUNGKIN SAMPAI MENYERUPAI PASTA (PASTE)


2. UNTUK MENDAPATKAN GILINGAN YG HALUS, TAMBAHKAN 1 SDM MINYAK MASAK (COOKING
OIL) PADA SETIAP BATCH (KALAU FOOD PROCESSORNYA KECIL, MUNGKIN KITA HARUS MENGGILING
DAGING BEBERAPA BATCHES)
SEBAGAI PENGGANTI DAGING SAPI (KALAU YANG TAKUT MAD COW, DSB) DAPAT MENGGUNAKAN
DAGING AYAM BAGIAN PAHA ATAS. PAHA ATAS PADA AYAM DAPAT DIGOLONGKAN SEBAGAI RED
MEAT YANG DAPAT DIGUNAKAN SEBAGAI SUBSTITUSI DAGING SAPI.


3. UNTUK YANG SENANG BAKSO URAT, PADA PEMBUATAN BAKSO SAPI DAPAT DICAMPUR GROUND
BEEF DENGAN GROUND CHUCK. UNTUK PEMBUATAN BAKSO AYAM, CAMPUR PAHA ATAS (TIGH)
DENGAN DRUM STICK .


4. UNTUK MENDAPATKAN BAKSO YANG KENYAL, DAPAT DIGUNAKAN BAKING SODA. GUNAKAN
BAKING SODA SECUKUPNYA (KIRA-2 1/4 SDT UNTUK 21/2 CUP DAGING GILING HALUS).
PENGGUNAAN BAKING SODA YG TERLALU BANYAK AKAN MEMBUAT RASA BAKSO GETIR (AGAK
PAHIT). YIELD UNTUK 21/2 CUP DAGING GILING HALUS ADALAH KIRA-2 30 BUTIR BAKSO UKURAN
SEDANG.


5. UNTUK MENDAPATKAN BAKSO YG KERAS, GUNAKAN TEPUNG TAPIOKA (TAPIOCA STARCH). BISA
DIGUNAKAN TRIAL AND RIGHT (BUKAN ERROR) DENGAN CARA MEREBUS SEDIKIT ADONAN DI AIR
MENDIDIH UNTUK MENGETAHUI APAKAH ADONAN SUDAH MENCAPAI TINGKAT KEKERASAN YG
DIINGINKAN. KALAU MASIH KEEMPUKAN, TAMBAHKAN TEPUNG




SEDIKIT DEMI SEDIKIT SAMPAI TINGKAT KEKERASAN YG DIINGINKAN. LEBIH BAIK MENAMBAH
TEPUNG DARI PADA TERLALU BANYAK .


6. UNTUK MENDAPATKAN UKURAN BAKSO YANG KIRA-2 SAMA BESAR, DAPAT DIGUNAKAN BAKING
DISH. TEMPATKAN ADONAN KE DALAM BAKING DISH, BAGI RATA SESUAI KEINGINAN (DIPETAK-
PETAK DI BAKING DISH) BARU KEMUDIAN DIBUAT BULATAN-2 SEPERTI BOLA. BUAT BAKSO
SEKALIGUS DALAM JUMLAH YANG BANYAK DAN SIMPAN DI LEMARI ES.
CARA MEMBUAT BAKSO SENDIRI


         A. PILIHAN BAHAN - BAHAN UTAMA UNTUK MEMBUAT BAKSO
            1. DAGING SAPI
            PILIH DAGING SAPI YANG MASIH SEGAR, BAHKAN YANG MASIH BERDARAH. DAGING
            SAPI YANG BEBAS URAT DAN SEDIKIT LEMAK SEPERTI DAGING LEMUSIR DAN
            GANDIK AKAN MENGHASILKAN BAKSO YANG TERBAIK MUTUNYA. BISA JUGA
            DIPAKAI DAGING PENUTUP, PAHA DEPAN, ATAU DAGING IGA. UNTUK BAKSO URAT,
            PILIH DAGING SENGKEL. MAKIN SEGAR MAKIN BAIK, KARENA DAGING SAPI YANG
            SEGAR AKAN MEGHASILKAN BAKSO YANG KUALITASNYA TERJAMIN


            2. IKAN
            PILIH JENIS IKAN YANG BERDAGING PUTIH SEPERTI TENGGIRI, KAKAP, KERAPU,
            BELIDA, ATAU IKAN GABUS. SELAIN HASILNYA TAMPAK BERSIH (TIDAK GELAP),
            TEKSTUR BAKSONYA PUN LEBIH KENYAL. SEBAB IKAN BERDAGING PUTIH UMUMNYA
            MEMILIKI KANDUNGAN PROTEIN AKTIN DAN MYOSIN CUKUP TINGGI YANG
            MEMBUAT DAGING IKAN LEBIH PADAT, KOMPAK DAN MUDAH DIBENTUK (TIDAK
            BUYAR). BAKSO IKAN YANG BERMUTU BAIK BERWARNA PUTIH, MENGKILAP
            DENGAN TEKSTUR KENYAL, HALUS DAN TIDAK BERSERAT


            3. UDANG
            PILIH UDANG YANG SEGAR, BUANG SUNGUTNYA YANG PANJANG, KEPALA DAN
            KULITNYA, REMAS-REMAS UDANG SECARA HATI-HATI DENGAN GARAM, LALU CUCI
            BERSIH, BARU CINCANG HALUS


            4. AYAM
            DAGING AYAM TIDAK SEKENYAL DAGING SAPI, TETAPI KINI BANYAK YANG
            MEMANFAATKANNYA UNTUK BAKSO. YANG DIGUNAKAN ADALAH DAGING AYAM
            TANPA TULANG. PILIH AYAM YANG SEHAT, SEGAR DAN TIDAK TERLALU TUA




            B. TEKNIK MEMBUAT BAKSO
            1. MEMBUAT ADONAN BAKSO
            UNTUK MEMBUAT ADONAN BAKSO, POTONG-POTONG KECIL DAGING, KEMUDIAN
            CINCANG HALUS DENGAN MENGGUNAKAN PISAU TAJAM ATAU FOOD PROCESSOR
            ATAU BLENDER. SETELAH ITU, HALUSKAN DAGING, ULENI DENGAN ES BATU ATAU
AIR ES (10-15% BERAT DAGING) DAN GARAM (DAN BUMBU LAIN) SAMPAI MENJADI
ADONAN YANG KALIS DAN PLASTIS SEHINGGA MUDAH DIBENTUK. SEDIKIT-SEDIKIT
TAMBAHKAN TEPUNG KANJI AGAR ADONAN LEBIH MENGIKAT. PENAMBAHAN
TEPUNG KANJI CUKUP 15-20% DARI BERAT DAGING, AGAR CITA RASA DAGING
TETAP MENONJOL. ANDA BIAS BERKREASI DENGAN MENCAMPUR ATAU
MENAMBAHKAN BAHAN LAIN KE DALAM ADONAN BAKSO UNTUK MENDAPATKAN
TEKSTUR ATAU CITA RASA YANG LAIN. MISALNYA, CAMPUR DAGING AYAM DENGAN
UDANG ATAU JAMUR CINCANG. BAHAN LAIN YANG BIAS DIPADU DENGAN DAGING,
ANTARA LAIN PUTIH TELUR, TEPUNG PANIR, BISCUIT KEJU ATAU BISCUIT ASIN
LAINNYA, SOUN, TAHU, DAUN BAWANG, BAWANG BOMBAY, DLL. AGAR CITA RASA
BAHAN UTAMA TETAP MENONJOL, TAMBAHKAN BAHAN LAIN SEDIKIT SAJA.




MEMBENTUK ADONAN BAKSO
SETELAH MENDAPATKAN ADONAN YANG DIKEHENDAKI, ANDA BISA LANGSUNG
MEMBENTUK BAKSO DENGAN MENGGUNAKAN 2 SENDOK. AMBIL ADONAN
DENGAN SENDOK, LALU BENTUK BULAT DENGAN BANTUAN SENDOK SATU LAGI.
BAGI MEREKA YANG MAHIR BISA MENGGUNAKAN TANGAN. AMBIL SEGENGGAM
ADONAN, REMAS DAN TEKAN KEARAH IBU JARI. ADONAN YANG KELUAR DARI
ANTARA IBU JARI DAN TELUNJUK AKAN MEMBENTUK BULATAN. AGAR ADONAN
TIDAK LENGKET, OLESKAN SEDIKIT MINYAK GORENG PADA TELAPAK TANGAN ANDA.
ADONAN YANG SUDAH DIBENTUK SEBAIKNYA LANGSUNG DIREBUS ATAU
MASUKKAN KE DALAM AIR MENDIDIH HINGGA MATANG. TANDANYA : BOLA-BOLA
BAKSO AKAN MENGAPUNG DI PERMUKAAN AIR. PEREBUSAN BAKSO BIASANYA
BERLANGSUNG 10-15 MENIT. SETELAH DIANGKAT, MASUKAN KE DALAM AIR
DINGIN,DAN BAKSO SIAP DIOLAH
Cheese Stick

Bahan:
350 gram tepung terigu protein sedang
75 gram keju cheddar, parut halus
150 gram margarin
3 butir telur ayam, kocok lepas
1 sdm tepung kanji
3 sdm air
1 sdt garam halus
½ sdt kaldu bubuk rasa ayam
Minyak goreng secukupnya

Cara Membuat:

   1. Campur dalam satu wadah: tepung terigu, tepung kanji, kaldu bubuk dan garam
      menjadi satu.
   2. Masukkan kocokan telur, keju parut, dan margarin. Aduk rata dengan tangan.
   3. Tuang air sedikit demi sedikit hingga adonan kalis.
   4. Bentangkan alas plastik di atas meja, ambil sedikit adonan lalu giling dengan gilingan
      berupa kayu atau gilingan plastik. Setelah adonan tipis, potong memanjang dengan
      pisau, lalu potong menjadi lebih pendek.
   5. Bisa juga Anda gunakan alat penggiling khusus. Giling tipis terlebih dahulu, lalu ganti
      dengan cetakan cheese stick.
   6. Susun adonan yang telah dicetak, agar tidak saling lengket, taburi tipis-tipis dengan
      tepung terigu.
   7. Goreng adonan dalam minyak panas. Pastikan adonan yang digoreng terendam
      sempurna agar hasilnya bagus. Tunggu hingga berwarna kuning kecokelatan. Angkat,
      tiriskan.
   8. Tunggu hingga cheese stick dingin, baru masukkan ke dalam wadah atau toples
      dengan tutup rapat
Resep Bahan Cheese Stick :

200 gram tepung terigu protein sedang
50 gram tepung sagu
125 gram keju cheddar parut
2 butir telur
1/2 sendok teh baking powder
1 sendok teh garam
1 sendok makan bumbu jagung bakar
minyak untuk menggoreng


Cara Membuat Cheese Stick :

Aduk bahan sampai bergupal.
Giling tipis digilingan mi dengan ketebalan no.4 (paling tebal no. 7).
Potong dengan pemotong mi yang lebar. Potong panjang 15 cm.
Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang dan kering.
Untuk 450 gram

Tips : Dapat juga disajikan dengan taburan bubuk keju.
Resep Bikin Kentang Goreng Renyah




Resep kentang goreng SPECIAL:

1kg kentang (pilih yang berbentuk lonjong dan bundar, kalau varietas bisa pilih
Russet Burbank seperti yang dipakai McD/KFC)
2 siung bawang putih diiris tipis
1 sdm garam (atau sesuai selera)
Air mentah/matang 500ml atau sampai seluruh kentang terendam sempurna.
Penyedap rasa, penambah aroma, atau perasa apa saja (misalnya masako atau cabe
bubuk kalau mau pedas)
Minyak untuk menggoreng secukupnya (tips: pakai minyak sayur biar hasilnya lebih
enak)


Cara memasak:

Kentang dikupas kulitnya kemudian dicuci dengan air bersih dan diiris memanjang
(kira-kira seperti di restoran fast food)
Masukkan kentang yang telah diiris ke dalam panci,campurkan garam,bawang putih,
dan air.
Rebus hingga air dalam panci mendidih sambil diaduk. Tiriskan kentang dan siram
dengan air dingin.
Goreng kentang dalam minyak panas hingga hampir matang kira-kira 1–20 menit
(hingga kentang mengeras, tapi jangan sampai kecoklatan) kemudian ditiriskan.
Diamkan kentang yang telah digoreng tersebut hingga menjadi dingin (biasanya
sekitar 1 jam), taburkan bumbu/penyedap rasa (bisa juga perasa lainnya seperti
cabe bubuk) kemudian masukkan ke dalam freezer.
Jika ingin dimasak, goreng kembali kentang tersebut sampai matang dan berwarna
kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
Beres dech. Kentang goreng spesial siap dihidangkan panas-panas dengan sambal
botolan.
Tips: sebelum disajikan, pastikan minyak yang menempel pada kentang benar-benar
hilang, caranya dengan menggunakan tissue bersih yang ditempatkan di dasar
mangkuk/piring agar minyaknya cepat diserap.
Kentang yang digoreng dengan cara ini lebih awet (tidak gampang lembek) dan
tentunya renyah. Selamat mencoba
Resep Baru Kue Bawang: Keripik Bawang Keju




Bahan-bahan Resep Kue Bawang Keju:
1. 250 gram tepung terigu
2. 50 gram tepung kanji
3. 1/4 sdt soda kue
4. 50 ml minyak goreng
5. 1 butir telur
6. 25 ml air
7. 100 gram keju cheddar, parut

Bumbu yang dihaluskan:
1. 10 butir bawang merah
2. 1/2 sdt merica
3. 1 sdt garam

Cara membuat Kue Bawang Keju:
1. Langkah pertama, ayak tepung terigu, tepung kanji, soda kue, sisihkan.
2. Lalu sduk minyak goreng, telur, air sampai rata.
3. Kemudian tuang campuran minyak ke dalam campuran tepung, masukkan bumbu halus
dan keju. Aduk rata. Diamkan selama 15 menit.
4. Selanjutnya giling tipis adonan lalu potong-potong. Goreng dalam minyak panas sampai
kekuningan dan renyah.
5. Setelah dingin masukkan ke dalam stoples lalu sajikan.
Camilan yang satu ini memang enak buat jadi temen nonton Piala Dunia 2010
yang mulai seru-serunya. Apakah Anda ikut nonton bareng suami atau menghidangkan
keluarga Anda, kentang goreng alami bikinan sendiri pastinya lebih sehat daripada yang
dijual instan di supermarket atau di restoran fastfood (cepat saji) yang mengandung bahan
kimia. Cara pembuatan kentang goreng crispy ini pun tidak susah kok.


Bahan-bahan:

       Kentang mentah
       Terigu lencana merah
       Air untuk merebus

Cara Pembuatan

   1. Kentang dipotong persegi panjang, lalu dicuci sekitar 4 sampai 5 kali
      untuk menghilangkan getah kentang. Getah inilah yang membuat
      kentang cepat lembek setelah di goreng.
   2. Setelah air cucian terlihat cukup bening, siapkan rebusan air. Rebus
      kentang yang telah dicuci, jangan terlalu lama kira2 cukup 1 menit.
   3. Tiriskan kentang, selagi panas taburi tepung terigu dan perisa lain sesuai
      dengan selera. Jangan menambahkan tepung beras (walaupun tepung
      beras atau aci dapat membuat gorengan semakin renyah).
   4. Taburi tepung selagi panas
   5. Ratakan dengan cara diaduk perlahan agar tepung menyelimuti seluruh
      batangan kentang.
   6. Simpan didalam kulkas selama 1 jam atau lebih sampai akan digoreng.
      Jangan di dalam freezer, kecuali jika ingin disimpan dalam waktu yang
      cukup lama ( 2minggu).
   7. Siapkan minyak panas yang masih baru, goreng kentang hingga
      seluruhnya terendam minyak. Minyak harus dalam keadaan benar2
      panas.
   8. Sajikan, dan siap disantap.
RESEP KUE AKAR KELAPA


Bahan:

  1. 150 gr gula pasir
  2. 600 gr tepung beras
  3. 120 gr tepung ketan
  4. ½ sdt soda kue
  5. 2 kuning telur
  6. 100 gr mentega
  7. ½ sdt garam
  8. 400 ml santan kental
  9. Minyak goreng secukupnya
  Cara Membuat Resep Kue Akar Kelapa:

  10. Tepung beras dan tepung ketan diayak agar halus. Sisihkan
  11. Kocok dengan mixer kuning telur, mentega, gula dan garam sampai lembut.
     Masukkan kedua tepung dan soda kue. Terus aduk sambil dituangi santan
  12. Cetak adonan dengan menggunakan cetakan kue semprit. Buat adonan agak
     panjang diatas wadah yang cukup lebar(dikumpulkan dulu)
KUE AKAR KELAPA KEJU

Bahan kue akar kelapa keju

       150 gr kelapa setengah tua
       75 gr keju cheddar panas
       220 gr tepung ketan
       25 gr tepung kanji
       5 telur
       1 1/2 sdt garam
       1 liter minyak goreng

Cara membuat kue akar kelapa keju

Kelapa diparut kasar terlebih dahulu, lalu disangrai. Kocok telur sampai menyatu, masukan
garam dan keju aduk sampai rata. Tambahkan tepung ketan dan tepung kanji Aduk lagi
sampai rata. Setelah adonan jadi, masukkan adonan kedalam plastik yang diberi cetakan
bintang. Cetak kedalam minyak dingin sepanjang kira-kira 7 – 10 cm (tergantung selera).
Goreng adonan hingga mengembang, dinginkan api sehingga matang merata.
Kue Biji Ketapang


Bahan:
- 500 gram tepung terigu serba guna
- 150 gram tepung sagu
- 100 gram tepung maizena
- 200 gram gula pasir
- 1/2 sendok teh vanili
- 250 gram kelapa parut, sangrai hingga kering
- 2 butir telur
- 100 gram mentega
- 250 ml santan kental siap pakai
- 1/2 sendok teh garam

Cara Membuat:

Di mangkuk besar campur tepung terigu, tepung maizena, tepung sagu, gula, kelapa sangrai,
garam dan vanili hingga rata.

Panaskan santan, aduk hingga mendidih, kemudian masukkan mentega. Aduk terus hingga
mentega cair. Sisihkan.

Buat lubang ditengah-tengan campuran tepung, masukkan telur. Aduk rata dengan
menggunakan spatula atau sendok kayu. Masukkan santan dan mentega panas.

Aduk hingga menjadi adonan yang kalis.

Bagi adonan menjadi beberapa bagian, gilas adonan hingga agak pipih ketebalan sekitar 1
cm. Kemudian potong memanjang dengan lebar 1 1/2 cm, gunting-gunting adonan dengan
posisi miring selebar 1 cm. Taburi dengan tepung agar tidak lengket.

Goreng adonan di dalam minyak panas hingga kuning keemasan. Angkat dan tiriskan dengan
menggunakan tissue dapur.

Jika telah dingin masukkan kue ke dalam stoples yang tertutup rapat.
Sate Daging Cincang
Resep diadaptasikan dari buku 500 Resep Masakan & Kue Sisca Soewitomo - Sate Daging
Cincang

Untuk 8 -10 tusuk sate



Bahan:

- 300 gram daging sapi, cincang halus
- 1 butir telur
- 2 sendok makan kecap asin
- 1 sendok teh madu
- 1 sendok makan air asam jawa
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
- 2 lembar daun jeruk, iris halus

Bumbu yang dihaluskan:
- 5 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 sendok teh ketumbar
- 1/2 sendok teh jintan
- 1 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica bubuk

Bahan saus kacang:
- 200 ml air
- 3 sendok makan kecap manis
- 2 lembar daun jeruk
- 1 sendok makan gula jawa

- 1/2 sendok teh garam, tambahkan jika kurang asin



Bahan & bumbu saus kacang yang dihaluskan:
- 100 gram kacang tanah goreng
- 3 siung bawang putih
Cara membuat:




Siapkan wajan, panaskan minyak dan tumis bumbu halus bersama daun jeruk hingga harum
dan matang. Masukkan kecap asin, air asam jawa, madu. Aduk rata, angkat.
Tuangkan tumisan bumbu ke daging cincang, aduk rata. Tambahkan madu dan telur. Cicipi
rasanya. Siapkan sebuah tusukan sate, sebaiknya gunakan tusukan sate yang lebar agar bisa
menahan daging dengan baik, bisa dibuat dari bambu atau seperti saya menggunakan
sumpit        kayu        yang        masih        menempel         menjadi        satu.

Ambil sekitar 1 sendok makan penuh adonan daging, kepalkan hingga padat di ujung bagian
tusukan sate. Bungkus dengan selembar alumunium foil hingga rapat. Lakukan hingga
seluruh                   adonan                   habis                    terbungkus.

Bakar sate di atas bara api atau pemanggang kawat seperti yang saya lakukan, hingga
permukaan alumunium foil tampak kecoklatan. Balik-balikkan sate selama dipanggang agar
merata                              matangnya.                                 Angkat.

Membuat saus kacang:
Rebus air di panci kecil bersama semua bumbu dan bahan saus kacang hingga mendidih,
matang dan kental. Aduk-aduk saus selama direbus. Cicipi rasanya dan angkat.




Menyiapkan sate:
Buka alumunium foil pembungkus sate dengan hati-hati agar sate tidak lepas dari tusuknya.
Tata di piring datar, lengkapi dengan irisan daun kol, tomat merah, bawang merah dan
ulekan cabai rawit merah kasar.

Terakhir siram dengan saus kacang dan kucuran jeruk nipis dan kecap manis. Mantap
dengan nasi hangat! Selamat makan.



                                                                                  LinkWithin
Resep Kue Donat Jco

    Bahan A :




                                          Resep Kue Donat Jco

-   850 gr tepung terigu "Cakra" / tepung terigu Jepang (Komachi)
-   30 gr ragi instant
-   10 gr garam
-   600 ml air matang (kalo pake tepung cakra, kurangi 75 - 100 ml)

Bahan B :

-   200 gr tepung terigu "cakra" / tepung terigu Jepang
-   10 gr garam
-   60 gr susu bubuk FC
-   125 gr gula pasir
-   100 gr telur
-   125 gr mentega putih / shortening

Cara Membuat :

1. Aduk bahan A sampai rata, istirahatkan selama 90 menit diwadah
tertutup, jadikan sebagai bahan biang.
2. Campur adonan A dengan bahan B, lalu uleni sampai kalis. Lk. 10
menit. Istirahatkan diwadah tertutup selama 15 menit.
3. Gilas tipis adonan setebal lk. 1 cm, diamkan 10 menit, cetak
dengan cetakan bentuk donat, diamkan 10 menit lagi.
4. Goreng dalam minyak padat dengan api kcil saja hingga berwarna
kuning kecoklatan.
5. Angkat, dinginkan. Beri topping sesuai selera.

Demikian info tentang resep kue donat jco. Semoga info tentang resep kue donat jco
bermanfaat bagi para pengunjung setia di forumkami.
Resep Kue Donat Lembut

Bahan :




                                  Resep Kue Donat Lembut

   1.   500 gr tepung terigu protein tinggi (pake yg serba guna juga bisa)
   2.   100 gr gula pasir
   3.   11 gr ragi instant
   4.   1/4 sdt baking powder
   5.   1/2 sdt garam
   6.   2 kuning telor
   7.   100 gr mentega
   8.   250 ml susu cair dingin.


Cara Membuat :

   1. Pertama-tama cara membuat donat yaitu campur jadi satu yaitu tepung terigu,
      gula pasir, ragi instant, Baking Powder dan garam. kemudian duk hingga rata.
   2. Kemudian rambahkan kuning telur, aduk dan remas remas hingga rata dan
      berbutir halus.
   3. Tambahkan mentega, aduk dan remas kembali rata.
   4. Kemudian tuangkan susu cair sedikit demi sedikit sambil aduk hingga rata.
      Kemudian uleni adonan hingga licin dan kalis atau tidak lengket ditangan, kira-
      kira 15 menit. Bulatkan adonan, tutup dengan lap basah dan bersih. Diamkan 1
      jam.
   5. Bagi adonan menjadi 30 buah bola. Diamkan kembali 1 menit.
   6. Kemudian lubangi bola ditengah dengan menggunakan jari atau pake cetakan
      donat
   7. Kemudian goreng dalam minyak panas dengan api kecil hingga mengembang dan
      kecoklatan.
   8. akhirnya jadilah tips Cara Membuat Donat, kemudian Angkat dan Tiriskan.



Demikian info tentang resep kue donat lembut. Semoga info tentang resep kue donat lembut
ini bisa membantu dalam menyajikan hidangan untuk keluarga anda.
Resep Kue Donat Sederhana




Bahan :
-300 g tepung terigu
-1/2 bks (5,5 g) ragi instan
-3 kuning telur ayam, kocok
2 sdm margarin
-150 ml susu cair hangat
-minyak untuk menggoreng

Olesan:
-100 g cokelat masak pekat, lelehkan
-100 g meisjes/cokelat beras

Cara Membuat :
-Campur tepung terigu dan ragi, aduk rata.
-Tambahkan telur dan maragarin sambil uleni hingga rata.
-Tuangkan susu sedikit demi sedikit sambil uleni hingga kalis benar. Bulatkan adonan, taruh
di tempat hangat selama 45 menit hingga mengembang dua kali semula.
-Kempiskan adonan, bagi menjadi 12 bagian. Bulatkan masing-masing lalu – bentuk dengan
tangan hingga berlubang tengahnya.
-Taruh di loyang bersemir minyak dan biarkan selama 10 menit hingga mengembang.
-Panaskan minyak banyak di atas api kecil. Goreng donat hingga kecokelatan dan matang. ---
-Angkat, tiriskan dan dinginkan.
-Olesi permukaan tiap donat dengan cokelat leleh. Taburi dengan cokelat dan diamkan
hingga mengeras. Sajikan.

Demikian info tentang resep kue donat sederhana
KUAH BAKSO


Bahan:

       Tulang dengkul sapi
       500 gr Tetelan dan lemak sapi, potong kecil-kecil


Bumbu:

       15 siung bawang putih
       10 siung bawang merah
       1 sdt merica
       1/4 sdt pala bubuk
       2 sdm minyak goreng
       Garam secukupnya


Cara membuat kuah bakso:

  1.   Rebus tulang dengkul sapi dengan menggunakan 5 ltr air
  2.   Rebus sampai hanya tersisa kira-kira 3 liter air.
  3.   Haluskan bawang putih, bawang merah, merica, dan pala.
  4.   kemudian tumis bumbu yang sudah dihaluskan tadi sampai harum.
  5.   Masukkan bumbu yang sudah ditumis ke dalam air rebusan tulang dengkul
       sapi.
  6. Masukkan pala dan garam.
  7. Tunggu sampai mendidih dan kuah bakso siap digunakan.
Resep kuah bakso


Bahan-bahan kuah bakso:
8 liter air
3 kg tulang kaki sapi/tulang sumsum sapi

Bumbu-bumbu halus:
16 btr kemiri
1 sdm lada
5 sdm minyak goreng
16 siung bawang merah
8 siung bawang putih

Cara membuat kuah bakso:

      Siapkan wajan, panaskan minyak. Tumis bumbu halus hingga matang
      dan harum, angkat.
      siapkan panci, masukkan tulang kaki sapi/ tulang sumsum sapi dan
      bumbu tumis. Rebus hingga air mendidih dan kuah harum.

Sajikan panas bersama bakso dan isi bahan lainnya.
Resep Masakan - Resep Tahu Bakso Kuah

Bahan-bahan:
250 gr daging cincang
100 gr udang basah
30 buah tahu besar
1 putih tekur
1 batang daun bawang, diiris
1 sendok makan tepung kanji
1/2 sendok teh lada halus
garam secukupnya



Cara memasak:
Udang dicui, dikupas, dicincang halus
Tahu dipotong bentuk segitiga, belah bagian tengahnya
Daging cincang dicampur dengan udang halus
Masukkan kanji, telur, lada, irisan daun bawang dan garam secukupnya
Isi tahu satu persatu dengan campuran daging tadi
Kemudian kukus sampai matang
Buatlah kaldu secukupnya untuk kuah, kemudian masukkan tahu isi dan
tambahka irisan daun bawang agak kasar
Didihkan lagi, kalau sudah mendidih, angkat
Bila suka tambahkan bawang goreng secukupnya
Resep Kue Semprit Coklat


A.Bahan-Bahan :

1. tepung terigu = 250 gram
2. mentega = 200 gram
3. coklat bubuk = 60 gram
4. kuning telor ayam = 3 butir
5. gula halus = 200 gram


B. Cara Memasak :

1. gula dan margarin di aduk pakai mixer
2. masukkan kuning telur sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga
memutih
3. serbuk cokelat dan tepung terigu diaduk-aduk hingga rata
4. setelah rata dibentuk dengan somprotan dengan bentuk bunga atau
sesuai selera
5. panggang dalam oven hingga kue menjadi matang
6. kue siap dihidangkan
RESEP KUE SEMPRIT




BAHAN :
Kuning telur 10 butir
Santan kental 10 gram
Mentega 400 gram
Tepung terigu 700 gram
Jeruk sitrun 2 biji
Gula 400 gram
CARA MEMBUATNYA :
1.Kocok mentega gingga kental dan mekar.
2.Masukkan menjadi satu tempat antara lain kuning telur, gula serta parutan sitrun, sambil
diaduk sampai rata
3.Kemudian sanatan kental dan tepung dimasukkan dan aduk terus sampai rata
4.Setelah adonan siap, cetak lah adonan dengan spuit di atas loyang
5.Siap di pan
IKAN BAKAR

Bahan:


1 ekor ( 500 g ) ikan kuwe segar yang sudah dibersihkan
1 sdm air jeruk nipis


Bumbu Olesan:


2 sdm minyak sayur
2 sdm kecap manis
2 sdm air jeruk limau


Haluskan:


5 buah cabai merah keriting
3 buah cabai rawit merah
3 siung bawang putih
2 butir bawang merah
½ sdt gula pasir
1 sdt garam




Cara membuat:


Ambil ikan, kemudian belah membujur badan ikan hingga terbuka salah satu sisi badannya.
Buat bumbu olesan dengan cara: aduk minyak, kecap, jeruk dan bumbu halus sampai rata.
Lumurkan bumbu olesan yang sudah jadi pada badan ikan hingga rata.
Bakar di atas bara api arang sambil balik dan olesi sisa bumbu sampai rata.
Bakar hingga kering dan matang.
Angkat, dan sajikan panas.


Ikan bakar yang sudah matang akan menghasilkan rasa yang mantab dari olesan bumbu yang
meresap kedalam daging ikan. Namun kulit luarnya tetap garing dan renyah. Resep ikan bakar
diatas bisa disajikan untuk dua orang. Berminat? Selamat mencoba!
BAWAL BAKAR
Bumbu :

BM (bawang merah)

BP (bawang putih)

Kemiri

Kunyit (sedikit saja)

Garam

Cara Membuat :

1. Bawal dibelah 2, tapi jangan sampai putus

2. Bawal di beri perasan jeruk nipis dan garam

3. Semua bumbu diatas diulek sampai halus, kemudian di olesi di permukaan ikan sampai tertutup
bumbu.

4. Bakar tiap sisinya 10 menit. Kalau bakarnya pakai oven pakai api atas (broil).

Sambel Terasi Segar (tidak digoreng):

Cabe Merah

Terasi

Bawang Merah sedikit

Tomat.

Semua diulek, Tidak perlu diberi garam karena terasi biasanya sudah asin. Tidak perlu gula
jawa/gula pasir.

Sambel kecap :

Kecap

Bawang Merah

Cabai Rawit

Tomat
OPOR AYAM



Bahan Untuk Resep Opor ayam :

        1/2 kg ayam
        1 butir kelapa
        10 buah bawang merah
        3 siung bawang putih
        5 butir kemiri
        1/2 sendok makan ketumbar
        1/4 sendok makan jintan
        1/4 sendok makan merica
        1 cm laos
        2 lembar daun salam
        1 batang sereh
        1/2 sendok makan gula merah
        garam dan ketupat secukupnya

Cara membuat Opor ayam :

   1. Bersihkan ayam lalu potong-potong, sisihkan.
   2. Parut kelapa, peras hingga menghasilkan santan kental dan santan cair, sisihkan.
   3. Haluskan semua bumbu kecuali sereh, daun salam dan laos.
   4. Masukkan santan cair dalam panci, tambahkan bumbu halus, aduk rata hingga
      mendidih.
   5. Masukkan daging ayam, tuangi dengan santan kental.
   6. Masak hingga daging ayam matang.
   7. Sajikan dengan ketupat.

Untuk 2 porsi
Sambal Goreng Krecek

Bahan :


100g kacang tolo, rendam 1-2 jam, rebus sampai lunak, angkat

100g krecek, cuci bersih, tiriskan

3 sdm minyak goreng

2 cm lengkuas, memarkan

2 lbr daun salam

1750 ml santan dari 1/2 btr kelapa

30 bh cabai rawit merah



Bumbu Halus :



75g cabai merah besar

8 btr besar bawang merah

4 siung besar bawang putih

4 btr kemiri

50g kacang tanah

2 1/2 sdm gula merah sisir

1 sdt terasi

1 sdm garam

1 sdm air asam jawa kental




Cara Membuat :



Panaskan minyak, tumis bumbu halus, masukkan lengkuas dan daun salam. Aduk hingga berbau harum

dan matang. Tuangi santan, masak sambil ditimba-timba hingga mendidih.



Masukkan kacang tolo, krecek, dan cabai rawit. Masak selama 20 menit sambil sesekali diaduk hingga

krecek lunak, menyerap bumbu.
Home › Masakan Indonesia › SAMBEL GORENG KRECEK
RESEP SAMBEL GORENG KRECEK




BAHAN :
► 2 sdm minyak goreng untuk menumis.
► 3 lembar daun salam.
► 2 ruas jari lengkuas, memarkan.
► 800 cc santan dari 1 butir kelapa.
► 300 gr krecek goreng [kerupuk kulit khusus untuk sayur].
► 100 gr kacang tolo, rebus setengah matang, tiriskan.
► 1 sdt gula pasir.
► Garam sesuai selera.
► 50 gr cabai rawit utuh.



BUMBU YANG DIHALUSKAN :
► 7 buah bawang merah.
► 4 siung bawang putih.
► 7 buah cabai merah, sebagian buang bijinya.
► 1/3 sdt terasi bakar.


CARA MEMBUAT SAMBEL GORENG KRECEK :
► Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun salam, dan lengkuas
sampai harum. Tuang santan sedikit demi sedikit sambil diaduk
perlahan, sampai mendidih. Masukkan krecek, kacang tolo, gula
pasir, dan garam. Aduk perlahan agar santan tidak pecah, sampai
mendidih.
► Kecilkan apinya, masukkan cabai rawit utuh, aduk. Masak terus
sambil sesekali diaduk perlahan. Setelah kuah mulai mengental,
angkat. Sajikan bersama nasi dan pelengkap lainnya.
Semur Daging


                     Bahan:
                     3 sendok makan mentega
                     4 siung bawang putih, iris halus
                     6 butir bawang merah, iris halus
                     3 cm jahe, memarkan
                     500 gram daing sapi bagian paha atas, potong-potong
5 sendok makan kecap manis
Pala, merica, garam halus secukupnya
3 butir cengkeh
3 gelas air
Bumbu penyedap secukupnya
1 sendok makan bawang goreng untuk tabur

Cara membuat:

   1.   Panaskan mentega. Tumis bawang dan jahe sampai harum.
   2.   Masukkan daging. Aduk-aduk.
   3.   Masukkan kecap, bumbu penyedap dan air.
   4.   Masak sampai daging empuk dan air hampir mengering.
   5.   Angkat. Tabur bawang goreng.
SEMUR DAGING ala Betawi




Bahan Resep Semur Daging:

      500 gr daging sapi
      5 sdm kecap manis
      250 ml air
      2 cm lengkuas, memarkan
      2 lbr daun salam
      2 btg serai
      2 sdm minyak
      bawang goreng untuk taburan

Haluskan:

      6 bh bawang merah
      3 siung bawang putih
      2 cm jahe
      3 btr kemiri goreng
      ¼ sdt terasi

Taburan:

      1 sdt lada, sangrai, haluskan
      1 sdt jinten sangrai, haluskan

Cara membuat Semur Daging:

      Siapkan wajan, masukkan daging, bumbu halus, kecap manis, lengkuas, daun salam,
      minyak, dan serai. Remas-remas daging sampai terlumuri dengan bumbu.
      Jerangkan di atas api kecil, tambahkan sisa air masak sampai semur matang dan
      empuk. Bila semur daging belum empuk dapat ditambahkan air panas secukupnya.
      Setelah semur matang, tambahkan bumbu jinten dan lada yang sudah disangrai
      sebanyak ½ sendok teh, aduk rata. Sajikan dengan taburan bawang goreng

Tips:
• Lumuri daging dengan bumbu terlebih dahulu, diamkan sebentar agar bumbu benar-benar
meresap.
Bahan:

                           ½ kg daging iris tipis

                             4 cm kayu manis

                              4 butir cengkih

                 6-8 sdm kecap manis (tergantung selera)

                      50 gr tomat potong kecil-kecil

                                750 ml air

                      Bawang goreng untuk taburan

                          Bumbu diHaluskan:

                          7 butir bawang merah

                           4 butir bawang putih

                              4 butir kemiri

                             pala secukupnya

                               1 sdt merica

                               2 sdt garam

                                ½ cm jahe

                             Cara membuat:

                    Tumis bumbu halus hingga harum.

              Masukkan potongan daging, aduk hingga kaku.

            Tambahkan kecap, air, kayu manis , cengkih, tomat.

       Masak dengan api kecil hingga daging empuk dan kuah kental.

Angkat, taruh dalam wadah lalu taburi dengan bawang goreng dan hidangkan.
Semur Daging


Bahan :
300 gr daging sapi bagian sengkel, iris 4 X 4cm
3 sdm kecap manis
4 butir cengkeh
½ sdt pala bubuk
1½ sdt garam
2 cm jahe, memarkan
3 sdm bawang goreng
750 ml air



Bumbu Halus :
5 butir bawang   merah
3 siung bawang   putih
5 butir kemiri   sangrai
2 sdt ketumbar   sangrai
¼ sdt merica



Cara membuat :
1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan
daging, aduk hingga daging berubah warna.
2. Tambahkan kecap manis, pala bubuk, cengkeh, garam dan jahe.
Aduk hingga bumbu meresap.
3. Tuang 100 ml air. Tutup panci dan biarkan hingga air hampir
kering. Tambahkan kembali 100 ml air dan masak kembali sampai
air hampir kering. Begitu seterusnya hingga air habis dan
daging empuk. Penambahan terakhir, kuah tidak dibiarkan sampai
kering tetapi sampai kental saja. Sajikan semur daging ini
dengan taburan bawang goreng.
Semur bola2 daging
Bahan :
½ kg daging sapi, dicincang
minyak goreng secukupnya
bawang goreng utk taburan

bumbu bola2 daging (haluskan) :
2 btr bawang putih
¼ sdt merica butiran
¼ biji pala
½ sdt garam

bumbu semur :
3 btr bawang putih
3 btr bawang merah
3 btr kemiri
1 cm jahe
(bumbu semur diatas dihaluskan dan dicampur)
¼ sdt merica butiran, haluskan
¼ btr biji pala, haluskan
½ btr tomat
kecap manis secukupnya
1 sdm gula putih
garam secukupnya (kurleb 1/2 sdt)
air secukupnya

Cara membuat :
Campur daging cincang dg bumbu halus bola2 daging, remas2 hingga rata, bentuk bulat2.
Panaskan minyak goreng secukupnya, goreng bola2 daging hingga terlihat kaku/kenyal dan
agak kecoklatan, dg suhu yg sedang saja, angkat.
Sisa minyak penggorengan daging tersebut diambil sedikit untuk menumis bumbu halus
semur, tumis hingga harum, masukan tomat, aduk lagi hingga rata.
Masukan air secukupnya, dan bola2 daging yg sudah digoreng hingga agak terendam, beri
garam, gula, kecap (hingga berwarna coklat kehitaman), merica dan biji pala yg sudah
dihaluskan, aduk hingga rata, biarkan hingga air menyusut dan menjadi kuah yg kental.
Angkat taburi dengan bawang goreng
SOP DAGING

Bahan:

       250 ml air
       6 sdm gula pasir
       150 ml kecap asin jepang
       50 ml kecap manis
       10 siung bawang putih (cincang halus)
       1,5 liter kaldu sapi
       750 gram daging sapi has luar (iris)
       1 buah bawang bombay (iris)
       3 batang daun bawang (potong)
       3 batang wortel (potong-potong)
       5 lembar sawi putih (potong-potong)
       6 buah jamur shiitake (iris)
       300 gram tahu sutera (potong-potong)
       50 gram soun (rendam air hangat hingga lunak, tiriskan)
       6 butir telur
       garam dan merica

Cara membuat:

  1. didihkan air bersama gula pasir, angkat dan dinginkan.
  2. Tambahkan kecap asin jepang, kecap manis dan bawang putih, aduk
       rata.
  3.   Panaskan sedikit minyak sayur, masukkan kaldu, didihkan.
  4.   Masukkan daging sapi, masak hingga berubah warna.
  5.   Masukkan bawang Bombay, daun bawang, wortel, sawi dan jamur
       shiitake. Masak hingga sayuran setengah matang kemudian
       masukkan tahu sutera dan soun.
  6.   Masak sebentar lalu tambahkan telur. Wajan ditutup sambil
       dimasak sebentar kemudian angkat.
SOP BUNTUT



Bahan :
* Buntut Sapi ½ kg
* Wortel 6 bh, potong * 3 cm belah dua memanjang
* Kentang 3 bh, potong dadu
* Daun Seledri cincang halus
* Irisan Bawang Merah goreng
* Mentega 3 sdm



Bumbu :
* 3 siung bawang putih
* Lada butir sesuai selera
* Biji Pala * 1 cm
* Garam secukupnya
* Penyedap rasa secukupnya
* Gula pasir 1 sdt
* Kayu Manis 1 cm
* Cengkeh 5 bh



Cara Membuat :
1. Rebus buntut sapi selama + 1 jam atau sampai daging agak empuk.
2. Haluskan bawang putih, lada, biji pala dan garam lalu goring dalam mentega
3. Masukan cengkeh dan kayu manis, setelah harum angkat lalu masukan pada rebusan buntut
sapi.
4. Masukan wortel dan kentang, rebus sampai matang
5. Masukan daun seledri, penyedap rasa dan gula
6. Aduk rata, matikan api dan taburi dengan bawang merah goreng.
7. Siap disajikan
RESEP : SOP DAGING SAPI




Bahan Sop Daging Sapi
400 gram daging sapi tanpa lemak
satu tray styrofoam sayuran (isi: 3 batang wortel, 1/4 potong kol/kubis, 1 kentang, buncis, seledri, daun
bawang)
1 sachet bumbu instan Sop
1 sachet royco kaldu sapi




Cara Memasak Sop Daging Sapi
- masukkan daging dan 4 gelas air, tutup rice cooker, pencet cook
- cuci sayuran, tiriskan
- kupas kentang, potong2 sesuai selera
- kupas wortel, buat 5 sayatan sepanjang batangnya, potong2 tipis sehingga menjadi bentuk bunga
- potong2 kubis ukuran 3 x 3 cm
- potong & buang ujung2 buncis, potong2 buncis ukuran seruas jari
- kalau daging sudah berubah warna, switch ke warm
- keluarkan daging, potong2 ukuran dadu (1 x 1 cm) atau sesuai selera
- masukkan kembali daging yang sudah dipotong-potong, switch ke cook
- masukkan 1 sachet bumbu instan Sop ke dalam rice cooker, aduk rata
- masukkan semua sayuran dalam larutan bumbu, tutup dan diamkan sampai bumbu meresap
- tambahkan 2 gelas air panas dan 1 sachet royco, aduk rata, switch ke warm

*daging bisa diganti pakai buntut / iga sapi, tapi rebusnya lebih lama.




Posted by inforesep On July - 13 - 2009
Sop Iga
Resep Bahan Sop Iga :

      iga 1 kg, bersihkan dan potong-potong
      air secukupnya
      wortel 100 gram, kupas, potong sesuai selera, rebus
      kentang 100 gram, kupas, potong sesuai selera, rebus
      bunga kol 100 gram, potong perkuntum, rebus
      tomat 50 gram, potong dadu kecil
      bawang daun 30 gram iris tipis

Resep Bumbu Sop Iga :

      seledri 10 gram, iris tipis
      bawang merah 15 gram, iris tipis
      bawang putih 25 gram, iris tipis
      bawang bombay 15 gram, iris tipis
      garam 50 gram
      kaldu ayam bubuk 2 sendok teh
      merica bubuk 15 gram
      pala 10 gram
      gula pasir 10 gram

Cara Membuat Sop Iga :

   1. Panaskan air hingga mendidih.
   2. Masukkan iga, rebus hingga iga lunak.
   3. Secara terpisah, didihkan air hingga mendidih. Masukkan semua bumbu,
      didihkan.
   4. Tambahkan iga beserta kaldunya, masak hingga bumbu meresap dan kuah
      menyusut.
   5. Atur sayur dalam mangkuk saji, tambahkan iga beserta kuahnya. Sajikan
      dengan tomat dan bawang daun.
OPOR AYAM


Bahan :


1 ekor ayam potong kecil-kecil dicuci lalu rebus sebentar supaya lemaknya agak berkurang
buang airnya
3 lbr daun salam
500ml santan kental

Bumbu halus/diblender:


5 butir bawang merah
4 butir bawang putih
4 butir kemiri
1 sdt ketumbar
1btg serai dipotong2
2cm lengkuas

Cara membuat:



Panaskan minyak secukupnya lalu tumis bumbu halus dan daun salam sampai harum lalu
masukan ayamnya aduk lalu masukan santan masak sampai santan memdidih dan bumbu
meresap ke dalam ayam, setelah itu angkat sajikan dengan ditaburi bawang goreng.
Resep Daging: Tongseng Praktis




Bahan:
300 gram daging kambing/sapi,potong kecil
1 bungkus bumbu gule instan
750 ml air untuk merebus daging
500 ml santan encer
Bumbu tambahan untuk tongseng:
6 butir bawang merah, iris tipis, goreng
3 siung bawang putih, iris tipis
3 buah cabai rawit, iris kasar
100 g daun kol, iris kasar
1 batang daun bawang, iris kasar
1 buah tomat merah, iris kasar
1 sdt garam
1 sdt garam
3 sdm kecap manis

Cara Membuat :

Rebus daging kambing dengan bumbu gule instan dan air.
Masak sampai daging empuk dan kuah menyusut.
Tambahkan santan encer, masak sampai mendidih.
Masukkan bumbu tambahan dan sayuran kecuali cabai rawit dan tomat.
Masak sampai sayuran layu, tambahkan bumbu jika ada yang kurang.
Masukkan cabai rawit dan tomat. Aduk sebentar, angkat.
Sajikan hangat dengan nasi putih.
Resep : Orak- Arik Telur


Bahan :

       3 butir telur ayam
       2 bawang merah, iris tipis
       1 bawang putih iris tipis
       1 bawang bombay, iris kasar
       Daun bawang, seledri secukupnya (iris tipis)
       1 buah wortel, iris korek api
       Kubis secukupnya (ambil daun mudanya)
       Garam secukupnya
       Lada secukupnya
       Minyak goreng

Cara membuatnya :

1. Kocok lepas telur dan sisihkan.

2. Tumis semua bumbu sayur (semua bawang, daun bawang + seledri wortel dan kubis)
sampai dengan layu, kemudian masukan bumbu, seperti garam, lada, dan penyedap jika
suka, sampai dengan harum

3. Masukan telur yang sudah di kocok lepas ke dalam tumisan sayuran, aduk hingga
telur beracmpur rata dan matang

4, Angkat dan sajikan dengan nasi hangat atau bisa juga untuk isi roti untuk sarapan
pagi keluarga Anda.

Selamat menikmati
RESEP MASAKAN ORAK-ARIK TELUR
KORNET

RESEP MASAKAN ORAK-ARIK TELUR KORNET
Bahan:
   1. 100 gram kornet
  2. 4 butir telur
  3. ½ buah bawang Bombay, cincang halus
  4. 1 batang seledri, iris tipis
  5. 1 buah wortel, parut halus
  6. 75 ml susu cair
  7. 50 gram keju parut
  8. Garam dan merica bubuk secukupnya
  9. 2 sendok makan mentega
Cara Membuat Resep MAsakan Orak-arik Telur Kornet:

  10. Kocok telur, garam, merica bubuk, kornet,bawang Bombay, seledri dan
     wortel
  11. Tambahkan susu cair dan keju parut, kocok rata
  12. Panaskan mentega diatas pan dadar, tuang adonan telur. Setelah agak
     mengeras aduk-aduk hingga berbutir-butir. Angkat dan sajikan.
Resep Bahan Arem-arem :
        500 gram beras, cuci dan tiriskan
        1000 ml santan dari 1/2 butir kelapa
        1 sendok teh garam
        2 lembar daun salam
        350 gram daging cincang
        300 ml santan dari 2/3 butir kelapa
        daun pisang untuk membungkus

Resep Bumbu Halus Arem-arem :

        5 buah cabai merah
        1 sendok teh kencur cincang
        3 siung bawang putih
        6 buah bawang merah
        1 buah tomat, cincang
        2 sendok teh lengkuas cincang
        2 sendok teh gula pasir
        1 sendok teh garam

Cara Membuat Arem-arem :

   1. Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan daging cincang, aduk sampai air daging habis,
      tuangkan 300 ml santan. Masak sampai daging matang dan kuah habis, angkat, dinginkan.
      Letakkan baras dalam panci, tuangi santan, garam, dan daun salam. Masak sampai santan
      diserap habis oleh beras dan menjadi nasi yang lunak sekali. Angkat dan dinginkan.
   2. Ambil selembar daun pisang, letakkan 2 sendok makan nasi lunak, ratakan setebal 1 cm. Beri
      1-2 sendok makan isi, gulung dan semat kedua ujungnya (panjang 10 cm, garis tengah 2 1/2
      cm), kukus matang kurang lebih 1 jam. Angkat dan dinginkan
Resep Arem - Arem Dari Mie




Bahan :
* 5 bungkus indomie
* 5 bungkus bumbu indomie
* 350 gr daging cincang
* 1 buah bawang bombay
* 10 butir bawang merah
* 1 gelas susu encer
* 1/4 kg wortel,dipotong kecil
lalu direbus sebentar
* 5 sendok minyak goreng untuk menumis
* 3 butir telur ayam
* daun pisang untuk membungkus
* garam,merica,gula pasir secukupnya
* 5 sendok makan kecap manis



Cara Membuat:

1.Bawang dipotong halus,lalu ditumis harum.masukkan daging,wortel dan semua
bumbu,masak sampai matang.
2.Rebus indomie dengan 4 gelas air sampai matang.tiriskan lalu masukkan susu
dan bumbu indomie,masak kembali.kalau airnya sudah mengering, angkat dari api
dan dinginkan sebentar,lalu masukkan telur dan aduk.
3.Kemudian adonan 2 diisi dengan adonan 1 dan dibungkus dengan daun pisang lalu
kukus sampai matang.
Resep Arem-Arem.

Bahan-bahan :

-      250 gram beras cuci bersih
-      600 ml santan dari 1/2 butir kelapa
-      1 1/2 sendok teh garam
-      1 lembar daun pandan
-      Daun pisang untuk membungkus

Bahan Isi :
-    3 siung bawang putih, dicincang halus
-    2 buah cawabi rawit merah, diiris halus
-    3 buah cabai merah keriting, dicincang halus
-    100 gram ayam giling
-    150 gram tahu, dipotong kotak kecil digoreng sebentar
-    100 gram wortel, dipotong kotak kecil
-    1 sendok teh kecap asin
-    1 sendok makan kecap manis
-    1/2 sendok teh garam
-    1/4 sendok teh merica bubuk
-    100 ml air
-    1 batang daun bawang, diiris halus
-    1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara membuat Resep Arem-Arem :

    1. Isi, tumis bawang putih, cabai rawit, dan cabai merah keriting sampai harum. Masukkan
       ayam giling. Aduk sampai berubah warna
    2. Masukkan tahu dan wortel. Aduk rata. Tambahkan kecap asin, kecap manis, garam, merica
       bubuk dan gula pasir. Aduk rata
    3. Tuang air. Masak sampai meresap. Sisihkan
    4. Rebus santan, garam, dan duan pandan sampai mendidih. Masukkan beras. Aduk sampai
       terserap dan kental
    5. Ambil sedikit adonan. Taruh diatas daun pisang. Beri isi. Padatkan. Bungkus bentuk lontong
    6. Kukus dalam pengukus yang sudah dipanaskan di atas api sedang 1 1/2 jam sampai matang
    7. Sajikan
Arem-Arem Mie




Bahan :
* 5 bungkus indomie

* 5 bungkus bumbu indomie

* 350 gr daging cincang

* 1 buah bawang bombay

* 10 butir bawang merah

* 1 gelas susu encer

* 1/4 kg wortel,dipotong kecil lalu direbus sebentar

* 5 sendok minyak goreng untuk menumis

* 3 butir telur ayam

* daun pisang untuk membungkus

* garam,merica,gula pasir secukupn


* 5 sendok makan kecap manis


Cara Membuat:

1.Bawang dipotong halus,lalu ditumis harum.masukkan daging,wortel dan semua bumbu,masak

sampai matang.

2.Rebus indomie dengan 4 gelas air sampai matang.tiriskan lalu masukkan susu dan bumbu

indomie,masak kembali.kalau airnya sudah mengering, angkat dari api dan dinginkan sebentar,lalu

  masukkan telur dan aduk.

3.Kemudian adonan 2 diisi dengan adonan 1 dan dibungkus dengan daun pisang lalu kukus sampai

matang.
Arem-Arem Mi


BAHAN:

2 bungkus mi instan

2 sendok makan minyak goreng

2 sendok makan margarin


1/2 buah bawang bombay, cincang halus

2 siung bawang putih, cincang halus

100 gr daging giling

100 ml santan kental

2 butir telur, kocok lepas

1 batang daun bawang, iris tipis

garam, merica bubuk, dan gula pasir secukupnya

daun pisang secukupnya




CARA MEMBUAT:

 1.   Rebus mi instan, angkat dan tiriskan.

 2. Panaskan minyak goreng, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum.

      Masukkan daging giling, masak hingga berubah warna. Angkat.

 3. Campur mi instan, bumbu mi, tumisan daging, santan, telur, daun bawang, garam, merica

      bubuk, dan gula pasir, aduk hingga adonan tercampur rata.

 4. Ambil selembar daun pisang, letakkan mi, lalu bungkus seperti lontong, semat kedua

      ujungnya dengan lidi.

 5. Kukus selama 30 menit hingga matang, angkat dan sajikan.
Resep Ketupat Sayur Betawi




                                          Bahan Resep Ketupat Sayur Betawi :


   2 sdm minyak goreng
   500 gram pepaya muda, kupas, potong bentuk korek api
   10 lonjor kacang panjang, potong 3 cm
   3 sdm ebi kering
   1,5 liter santan dari 2 butir kelapa
   2 batang serai, memarkan
   3 cm lengkuas, memarkan
   2 lembar daun salam
   1 sdm kaldu bubuk rasa ayam

 Haluskan :

   7 cabai merah besar
   8 butir bawang merah
   3 siung bawang putih
   1 sdt terasi goreng
   1 sdt garam dan 1/2 sdt merica bubuk

 Pelengkap :

   ketupat, bawang goreng dan kerupuk

 Cara Membuat Ketupat Sayur Betawi:

1. Panaskan minyak goreng,
2. tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum,
3. masukkan ebi, santan, serai, lengkuas, daun salam, didihkan.
4. Setelah mendidih masukkan pepaya muda, masak hingga lunak,
5. tambahkan kacang panjang, dan kaldu bubuk rasa ayam.
6. Masak sebentar, angkat.
7. Siapkan mangkuk isi dengan ketupat sayur lodeh,
8. taburi dengan bawang goreng dan kerupuk.
9. Sajikan hangat.
Lontong Sayur




Bahan :
5 Buah lontong (siap pakai)


BAHAN SAYUR :
200 gram labu siam, dipotong sebesar korek api
150 gram nangka muda, dipotong kecil-kecil (tidak pakai nangka)
2 lembar daun salam
2 batang serai, dimemarkan
2 cm lengkuas, dimemarkan
2 sendok makan minyak goreng
5 buah tahu goreng siap pakai
1250 ml santan
2 sdm minyak goreng untuk menumis

BUMBU HALUS :
4 buah cabai merah
6 buah bawang merah
2 siung bawang putih
3 butir kemiri, sangrai
terasi sesuai selera
garam secukupnya


Pelengkap :
Krupuk
Bawang goreng


CARA MEMBUAT :
1. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus, daun salam, lengkuas, dan serai hingga harum.
2. Tambahkan labu siam dan nangka muda, aduk sampai layu.
3. Tuangkan santan kemudian masak sambil sesekali diaduk diaduk sampai bumbu meresap dan sayur matang.
Masukkan tahu goreng, aduk perlahan dan biarkan tahu terendam kuah sayur, masak sekitar 5 menit. Angkat.
4. Potong-potong lontong sesuai selera lalu siram dengan sayur labu siam dan taruh 1 potong tahu, 1 buah telur
balado, krupuk lalu taburi dengan bawang goreng. Sajikan panas-panas.
SAYUR GODOG LABU SIAM

Bahan :

      600 g labu siam, kupas, potong bentuk korek api
      1 sdt garam
      5 sdm minyak untuk menumis
      20 butir bawang merah, iris tipis
      10 siung bawang putih, iris tipis
      5 cm lengkuas, memarkan
      1 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan
      2 lembar daun salam
      2 lembar daun jeruk purut
      3 buah cabai merah besar, buang bijinya, iris serong tipis
      3 buah cabai hijau besar, buang bijinya, iris serong tipis
      11/2 L santan encer dari 1 butir kelapa parut
      50 g ebi, rendam air panas hingga lunak, tiriskan
      18 butir telur puyuh rebus, kupas kulitnya
      100 g kapri muda, bersihkan




Haluskan:

      5 buah cabai merah
      11/2 sdt garam

Cara Membuat :

   1. Taburi labu siam dengan garam, remas-remas hingga layu. Bilas dengan air hingga
      bersih dan getahnya hilang, tiriskan. Sisihkan.
   2. Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga layu dan harum.
   3. Masukkan bumbu halus, lengkuas, serai, daun salam, dan daun jeruk, aduk rata.
      Masak hingga bumbu matang.
   4. Masukkan potongan cabai, aduk rata. Angkat.
   5. Didihkan santan, masukkan bumbu tumis. Tambahkan ebi dan telur puyuh. Masak
      hingga santan mendidih kembali.
   6. Masukkan labu siam dan kapri, aduk rata. Masak hingga semua bahan matang.
      Angkat.
   7. Sajikan
sayur godog buncis




Bahan:
Buncis, iris serong
Tahu, goreng
Udang
750 ml santan
Daun salam, lengkuas, jahe, serai, geprek
1 bh tomat, potong 4

Bumbu, haluskan:
5 bawang merah
3 bawang putih
2 cabe merah
2 kemiri
1 sdt ketumbar
1 sdt garam

2 sdt gula merah

Cara membuat:
Tumis bumbu halus bersama daun salam, lengkuas, jahe, serai hingga harum.
Masukkan udang, aduk hingga berubah warna.
Tuangkan santan, buncis, gula merah.
Didihkan sambil diaduk2.
Masukkan tahu dan tomat.
Sayur Godog Pepaya
Bahan :
1 buah pepaya muda
garam
250 daging tetelan
air secukupnya
3 sdm minyak
7 butir bawang merah, dipotong-potong
3 siung bawang putih, dipoong-potong
3 cabai merah, dipotong-potong
7 cabai merah dihaluskan
1 lembar daun salam
1/2 sdt terasi
gula
200 gr udang, dibuang kulitnya
20 helai kacang panjang, dipotong 1 cm
1 potong tempe ukuran 8x10 cm dipotong-potong
20 mata petai, dipotong-potong
75 cc santan dari satu butir kelapa


Cara membuat :


Kupas pepaya, kemudian potong-potong ukuran 1/2 x 1 x 3 cm. Remas-remas dengan 1/2 sendok
makan garam supaya pepaya lemas, Setelah itu cuci dan tiriskan.
Rebus daging dengan air secukupnya sampai lunak, lalu ukur kaldunya sebanyak 500 cc. Kalau
tidak mencukupi tambahkan air sehingga terdapat jumlah yang dikehendaki, potong-potong
daging sesuai selera.
Panaskan minyak, tumis bawang merah, bawang putih, cabai merah dan cabai halus, masukkan
salam , lenkuas terasi, garam dan gula. Tambahkan udang dan aduk sampai bumbu harum dan
udang berubah warna.
Selanjutnya masukkan kacang panjang, tempe, petai dan santan, aduk-aduk sampai santan
mendidih dan semua bahan cukup matang, lalu angkat.
SAYUR GODOG


                         Bahan :
1 bh pepaya muda serut memanjang ( berat sekitar 500 grm )
           5 lonjor kacang panjang, potong 3 cm
                   3 lembar daun salam
                      2 cm lengkuas
                      500 ml santan
                       1 sdt garam
                     1 sdt gula merah
       50 udang kering, rendam dalam air, haluskan
              3 sdm minyak untuk menumis
                        300 ml air
           Bawang merah goreng untuk taburan


                      Bumbu halus :
                  10 butir bawang merah
                   6 siung bawang putih
                     5 bh cabe merah
                      1/2 sdt terasi


                     Cara membuat :
Tumis bumbu halus, daun salam dan lengkuas sampai harum
Tuangkan santan, masak dengan api sedang hingga mendidih
Masukan pepaya dan kacang panjang, masak sampai matang
     Tambahkan udang kering, garam dan gula merah.
       Angkat sajikan dengan bawang merah goreng
                          SEP

                            1
Schotel Mie Goreng




Ingredients:
1 bungkus mie telor kering (kurang lebih 200 gram), siram dengan air panas hingga lunak, tiriskan
5 butir telur ukuran sedang, kocok lepas
200 cc susu
100 gr daging sapi
1 batang wortel ukuran besar atau 2 yang kecil, iris halus
3 batang daun bawang iris halus
1 buah bawang bombay iris halus
1sdm margarin
lada, pala, garam secukupnya


Bahan memanir:
1 butir telur kocok lepas
tepung panir
minyak untuk menggoreng


Directions:
1. Panaskan margarine, tumis bawang bombay sampai harum, masukan daging cincang aduk-aduk sebentar,
angkat dari api
2. Taruh mie, telur, susu, wortel, daun bawang, daging cincang dan bawang bombay, beri lada, garam dan bubuk
pala
3. Aduk rata
4. Siapkan loyang, olesi dengan margarin atau minyak goreng
5. Siapkan kukusan, biarkan airnya mendidih
6. Tuangkan adonan dalam loyang, kukus sampai matang. Dinginkan
7. Setelah dingin, potong-potong sesuai selera dan celupkan dalam kocokan telur lalu gulingkan dalam tepung
panir, goreng sampai kuning kecoklatan
8. Sajikan.
STIK MIE GORENG

Bahan Mie Goreng Stik :


       250 gr mi telur, rebus hingga matang, tiriskan
       200 gr tepung roti (secukupnya)
       200 gr ayam giling
       300 ml susu cair
       200 gr keju cheddar parut
       1 sdt gula pasir
       8 btr telur, kocok sebentar
       3 sdm tepung terigu
       2 sdm margarin, untuk mengoles
       2 btg daun bawang, iris halus
       2 btg daun seledri, iris halus
       1 sdt garam (secukupnya)
       600 ml minyak sayur, untuk menggoreng


Cara mengolah Mie Goreng Stik :


   1. Jadikan satu ayam dengan mi, keju, daun bawang, daun seledri, garam, dan gula, aduk-aduk
       sampai rata betul.
   2. Tambahkan 5 butir kocokan telur dan susu cair, aduk lagi. Masukkan tepung terigu, aduk
       rata.
   3. Tuang ke dalam loyang yang telah diolesi dengan sedikit margarin. Kukus ke dalam panci
       selama 30 menit sampai matang. Angkat, biarkan dingin dulu.
   4. Potong kotak model stik, celupkan ke dalam sisa kocokan telur. Gulingkan potongan mi ke
       dalam tepung roti, goreng ke dalam minyak panas sedang hingga berwarna kuning
       kecoklatan dan matang. Angkat dan tiriskan.
   5. Sajikan bersama cocolan saus sambal.
Resep Lumpia Mie


Bahan Lumpia Mie :

       Tepung terigu protein sedang 200 gram
       Telur ayam 1 butir
       Garam secukupnya
       Santan cair kurang lebih 50 ml
       Daun bawang 5 batang, bersihkan
       Cabai rawit secukupnya
       Minyak goreng 1 liter
Bahan Isi Lumpia Mie :


       Mie telur basah 300 gram
       Udang kupas 200 gram
       Wortel 1 buah, potong korek api
       Bawang putih 3 siung, cincang
       Bawang merah 3 butir, cincang
       Kecap asin 1 sendok makan
       Kecap manis 1 sendok makan
       Garam secukupnya
       Gula pasir secukupnya
       Merica bubuk 1/2 sendok teh
       Minyak wijen 1 sendok teh


Cara membuat Lumpia Mie :


   1. Isi : Panaskan 2 sdm minyak, tumis bawang putih dan bawang merah hingga beraroma
       harum. Masukkan bahan isi yang lain, aduk rata. Masak hingga semua bahan matang.
       Angkat.
   2. Kulit : Campur semua bahan, aduk rata. Tipiskan adonan hingga setebal 3 mm dengan
       gilingan mie sambil sesekali ditaburi terigu. Potong bentuk bulat.
   3. Ambil 1 lembar adonan kulit, isi dengan 2 sdm adonan isi. Lipat, gulung dan rekatkan dengan
       putih telur. Lakukan hingga adonan habis.
   4. Panaskan minyak, goreng lumpia hingga kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan. Sajikan
       hangat
Resep Iga Panggang Saus BBQ
Bahan :

          500




          500 gr iga sapi tipis
          3 sdm mentega

Bumbu perendam:

          1 sdt mustard berbumbu
          2 sdm bawang putih cincang halus
          1 sdm gula palem
          1 sdt oregano bubuk
          1 sdm madu
          1 sdm lada hitam butiran, tumbuk kasar
          100 ml saus BBQ, siap pakai
          100 ml saus worcestershire ( saus inggris)
          100 ml air jeruk lemon

Cara Membuat:

          Campur semua bahan bumbu perendam hingga rata, masukkan
          iga sapi, diamkan selama 30 menit.
          Siapkan wajan anti lengket berdasar tebal dan bergerigi,
          lelehkan mentega, masukkan iga sapi, balik-balik hingga ke dua
          sisinya berwarna kuning kecokelatan dan matang. Angkat.
          Sajikan iga panggang dengan kentang goreng dan wortel,buncis
          rebus.
Resep iga bakar.

Bahan:


         500 gr iga sapi

         2 sdm nanas parut

         4 siung bawang merah, parut

         2 siung bawang putih, parut

         1 sdt ketumbar, sangrai, lalu tumbuk

         4 sdm mentega, cairkan

         2 sdm saus tomat

         garam secukupnya

         merica bubuk secukupnya

         Cara Membuat:

    Potong iga sapi menjadi beberapa bagian, lalu lumuri nanas parut, diamkan
     selama 30 menit

         Siapkan saus : campur bawang merah, bawang putih, ketumbar, dan mentega
         cair. Beri saus tomat, garam, dan merica bubuk, aduk rata.

         Olesi iga sapi dengan saus, lalu panggang sambil sesekali diolesi saus di atas
         bara hingga matang.
Resep: Iga Bakar Bawang




Bahan:
1 kg daging iga bagian perut, potong-potong
1,5 liter air
2 lembar daun salam
Haluskan:
5 butir bawang merah
4 siung bawang putih
1 sdt merica bubuk
2 sdt garam


Olesan, aduk rata:
1 sdm margarin, lelahkan
20 g bawang bombay, parut halus
2 sdm kecap manis-manis, 3 sdm saus BBQ
3 buah cabai rawit merah, iris halus
Taburan:
2 sdm bawang merah goreng

Cara membuat:

Didihkan air dengan bumbu dan daun salam.

Masukkan daging iga, kecilkan api.

Masak terus hingga iga empuk. Tiriskan iga.

Olesi iga dengan bumbu Olesan.

Bakar di atas bara api sambil balik-balik dan olesi bumbu hingga agak kering.

Angkat. Sajikan hangat dengan taburan bawang merah goreng.
"Oh, jantung tak bernoda maria, ibu dari keselamatan dan mediatrix dari
semua graces, anda yang akan berperan serta dalam kemanusiaan
keselamatan yang dari kejahatan setan, doakanlah kami.
Ibu dari keselamatan, berdoa bahwa semua jiwa dapat diselamatkan dan
menerima cinta dan belas kasihan yang ditunjukkan oleh putramu, tuhan
kita yesus kristus, yang datang sekali lagi untuk menyelamatkan
kemanusiaan dan untuk memberikan kita kesempatan keselamatan yang
abadi. Amin."
Semur Daging Cabai Hijau




Bahan-bahan membuat Masakan Semur Daging Cabai Hijau :

-    400 gram daging sengkel, dipotong kotak
-    5 buah cabai hijau, dibelah dua memanjang
-    2 lembar daun salam
-    3 cm lengkuas, dimemarkan
-    6 siung bawang putih, diiris tipis
-    8 butir bawang merah, diiris tipis
-    2 cm jahe, dimemarkan
-    1 buah tomat yang besar, dipotong-potong
-    5 sendok makan kecap manis
-    2 sendok teh garam
-    1 sendok makan gula merah
-    ½ sendok teh merica bubuk
-    ¼ sendok teh pala bubuk
-    1.000 ml air
-    2 sendok makan minyak untuk menumis

Cara membuat Masakan Semur Daging Cabai Hijau :



1.  Tumis bawang merah, bawang putih, daun salam, lengkuas dan jahe sampai harum.
Tambahkan cabai hijau dan tomat, aduk sampai setengah layu

2.   Masukkan daging. Aduk sampai berubah warna

3.   Tambahkan kecap manis, garam, gula merah, merica bubuk dan pala bubuk.

4.  Tuang air sedikit demi sedikit. Masak air diatas api kecil sampai matang dan bumbu
meresap.
Resep Masakan Indonesia Mi Godog Istimewa




Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk memasak Mi Godog Istimewa:
- 300 gr mi kuning basah
- ½ ekor ayam potong 2 bagian
- 1 sdm kecap manis
- 1 bh tomat yang dipotong-potong
- minyak goreng
- 1 bh kentang yang dikukus dan dipotong-potong
- 2 btg serai memarkan
- 2 lbr daun salam
- 3 sdm ebi yang disangrai dan dihaluskan
- 100 gr kol yang dipotong kasar
- 4 sdm bawang goreng
- 2 btg daun bawang yang dipotong 1 cm
- 2000 ml air

Bahan-bahan untuk bumbu halus:
- 4 siung bawang putih
- 1 sdt merica
- 1 ½ sdm garam
- 5 bh cabai merah
- 10 bh bawang merah

Langkah memasak Mi Godog Istimewa:
- Pertama, panaskan minyak goreng dalam wajan. Lalu tumis setengah bumbu halus
sampai harum.
- Selanjutnya, masukkan serai dan daun salam, aduk hingga layu.
- Tambahkan ayam, aduk hingga berubah warna.
- Kemudian, tuang air, rebus sampai ayam matang, angkat lalu suwir-suwir.
- Panaskan lagi 3 sdm minyak goreng. Tumis sisa bumbu halus dan ebi sampai harum.
- Masukkan kol dan daun bawang. Aduk hingga layu, tuang kaldu, didihkan.
- Barulah tambahkan mi, tomat, kentang, ayam suwir, da kecap manis. Aduk hingga
bumbu meresap. Angkat.

Mi Godog Istimewa siap disajikan. Lengkapi dengan taburan bawang goreng.
Resep Ceker Ayam Asam Manis
bahan Ceker Ayam Asam Manis:

    16 ceker ayam, dicuci bersih, potong-potong
    6 cabai merah besar, potong-potong
    2 ruas jari lengkuas, memarkan
    3 lembar daun salam
    5 lembar daun jeruk
    2 buah tomat segar
    8 cabai hijau besar, potong-potong
    10 cabai rawit merah
    1,5 ons jamur kancing, iris
    1 liter air
    2 batang serai, memarkan
    1/2 sendok teh merica bubuk
    1 sendok teh kaldu instan rasa ayam
    5 sendok makan kecap manis
    1 sendok teh garam
    bumbu yang dihaluskan:
    10 siung bawang merah
    1/2 sendok teh terasi matang
    5 siung bawang putih
taburan: =daun kemangi secukupnya


cara memasak Ceker Ayam Asam Manis:

panaskan minyak, tumis bumbu yang dihaluskan, cabai merah, cabai hijau, lengkuas, daun
salam, dan daun jeruk hingga harum.

masukkan ceker ayam, kecap manis, garam, merica dan air, masak hingga ceker lunak.

masukkan kaldu instan rasa ayam, jamur, potongan tomat, dan kemangi. masak sebentar,
angkat.

sajikan Resep Ceker Ayam Asam Manis hangat dengan nasi putih.
KAKAP ASAM MANIS




Bahan membuat kakap asam manis:

500 gram ikan kakap

2 buah jeruk nipis, ambil airnya

Minyak goreng

300 gram sagu

Bumbu rendaman kakap asam manis:

3 siung bawang putih, haluskan

1/4 sendok teh garam

1/4 sendok teh lada bubuk

1/4 sendok teh penyedap

1 butir telur, kocok lepas

Saus asam manis
Bahan isi kakap asam manis:

50 gram irisan nanas

5 buah cabe merah besar, iris seperti korek api

1 buah wortel, iris seperti korek api

1 batang daun bawang, iris seperti korek api
Bumbu :

3 siung bawang putih, cincang halus

30 gr bawang Bombay, iris memanjang

100 ml air

100 ml saus tomat

30 ml saus sambal

2 sendok makan gula pasir

2 sendok makan cuka

1 sendok makan sagu, cairkan

Cara membuat kakap asam manis:

Kakap Goreng Tepung
Bersihkan ikan. Pisahkan daging dari tulangnya (fillet). Potong sesuai selera. Sisihkan.
Lumuri dengan air jeruk nipis. Diamkan selama 5 menit, bilas dengan air. Sisihkan.
Siapkan wadah. Masukkan bumbu rendaman. Lumuri kakap hingga rata. Angkat.
Siapkan wadah. Masukkan tepung sagu. Lumuri potongan kakap hingga rata. Angkat.
Siapkan wajan. Panaskan minyak. Goreng potongan kakap yang telah dilumuri dengan
sagu hingga matang berwarna kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan.

Cara membuat saus asam manis:

Siapkan wajan. Panaskan minyak. Tumis bawang putih dan bawang Bombay hingga
harum.
Masukkan air lalu rebus hingga mendidih.
Masukkan bahan iji kecuali irisan daun bawang dan sagu. Aduk rata. ,Masak hingga
bahan sayuran layu. Masukkan irisan daun bawang.
Kentalkan kuahnya dengan cairan sagu. Aduk rata. Angkat.
Masukkan cabe hijau/potongan paprika. Masak hingga layu.
Tambahkan sisa bahan Bumbu B. aduk rata.
Masukkan potongan ikan yang telah digoreng. Aduk rata hingga bumbu meresap.
Angkat.

Cara penyajian masakan kakap asam manis:

Siapkan piring hidang. Letakkan kakap goreng tepung lalu siram dengan saus asam
manis.
Sajikan panas.
Balado Ikan Tenggiri


Bahan – Bahan :
                                            1 ekor ikan tenggiri, potong
                                            menurut selera
                                            12 bh bawang merah
                                            tumbuk kasar
                                            3 siung bawang putih
                                            tumbuk kasar
                                            2 lbr daun jeruk
                                            2 btg serai memarkan
                                            minyak untuk mengoreng
                                            Haluskan:
                                            50 gr cabai giling
                                             2 cm jahe
                                             2 cm kunyit
                                             2 cm lengkuas

  

      Lumuri ikan tenggiri dalam garam dan air jeruk nipis, diamkan
      selama 15 menit. Panaskan minyak, goreng ikan hingga berwarna
      kuning kecokelatan, angkat, sisihkan.
      Panaskan 3 sendok makan minyak goreng, tumis bawang merah,
      bawang putih hingga harum, masukkan cabai giling, daun jeruk, dan
      serai, masak hingga bumbu matang. Kecilkan api, tuang air jeruk
      nipis, aduk rata, masukkan ikan goreng, masak hingga ikan terlumuri
      bumbu
Ikan Kembung Bakar Bawang
Bahan:
500 g ikan kembung como/salem
2 sendok makan minyak sayur
1 sendok makan kecap asin



Bumbu (dihaluskan):
2 butir kemiri
3 siung bawang putih
2 butir bawang merah
1/2 sendok teh merica butiran
1/2 sendok teh garam



Cara membuat:
1. Potong kepala ikan, belah kedua sisi badan ikan, buang durinya. Jika ikan
besar, potong menjadi 2 bagian. Cuci bersih, tiriskan.
2. Remas-remas ikan dengan air jeruk nipis. Sisihkan
3. Aduk minyak dengan bumbu hingga rata.
4. Lumuri ikan dengan bumbu, diamkan selama 1 jam.
5. Bakar di atas bara api sambil balik-balik hingga matang kedua sisinya.
6. Angkat, sajikan hangat. Jika suka, boleh ditaburi nori bubuk.
Ikan Garang Asem :
    1 ekor ikan tongkol, potong 4
    4 buah belimbing sayur, potong-potong
    2 lembar daun bawang, potong-potong
    Air secukupnya
    Minyak goreng untuk menumis.
    Bumbu
    2 siung bawang putih
    4 buah bawang merah
    1 buah tomat, potong
    5 buah cabe riwit utuh
    2 buah cabe hijau, iris tipis
    1 cm lengkuas, memarkan
    1 cm kencur, memarkan
    2 lembar daun jeruk
    1 lembar daun salam
    Asam jawa
    ½ sdt garam
    ½ sdt gula pasir



  Cara Membuat Resep Masakan Ikan Garang Asem :

    Tumis semua bumbu, hingga harum.
    Tuang air, gula, garam belimbing sayur dan daun bawang, masak hingga
    mendidih.
    Masukkan ikan tongkol, tunggu hingga matang.
    Angkat dan sajikan.
TUMIS TOGE IKAN ASIN
Bumbu:


Bawang merah, iris
Bawang putih, iris
Daun salam
Lengkuas, geprek
Cabe hijau keriting, iris
Bawang Daun, iris kasar
Minyak goreng, utk menumis
Kecap ikan
Garam

Cara membuat:

Tumis bawang merah, bawang putih, daun salam dan lengkuas hingga
harum.
Tambahkan ikan asin.
Masukkan cabe, toge dan bawang daun.
Langsung masukkan kecap ikan dan garam.
Aduk cepat, angkat, segera pindahkan ke piring saji.
(Masak cepat, jgn sampai toge terlalu layu)
MASAKAN IKAN ASIN CABE HIJAU




Bahan:

     Ikan jambal roti 250 gram
     Minyak goreng 250 ml
     Bawang merah 10 butir, iris halus
     Bawang putih 5 siung , iris halus
     Cabai hijau 10 buah, iris serong
     Tomat buah 3 buah, potong kasar
     Daun salam 2 lembar
     Lengkuas 2 cm, memarkan
     Air panas 50 ml
     Gula pasir ½ sdt

Cara Membuat Masakan Ikan Asin Cabe Hijau:

  1. Rendam ikan asin dalam air panas selama 15 menit agar berkurang rasa
     asinnya. Tiriskan lalu potong panjang ukuran 1×4 cm
  2. Panaskan minyak, goreng ikan asin hingga matang dan warnanya
     kecoklatan. Angkat, tiriskan
  3. Panaskan 2 sdm, minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga
     harum
  4. Tambahkan daun salam, lengkuas, cabai hijau dan tomat. Aduk rata,
     masak hingga cabai dan tomat layu
  5. Tuangkan air, didihkan. Masukkan ikan goreng, masak hingga bumbu,
     meresap. Angkat. Sajikan.

Untuk 3 porsi
Ikan Asin Pedas




Bahan:

       250 gram ikan asin jambal/gabus, potong ukuran 2 cm x 2 cm
       3 buah cabai merah, iris tipis menyerong
       4 buah bawang merah, iris tipis
       1 buah jeruk nipis, ambil airnya
       3 sendok makan minyak

Cara membuat:


Siram ikan asin jambal/gabus dengan air mendidih, biarkan hingga dingin, lalu
cuci, tiriskan.
Panaskan minyak yang banyak di atas api sedang, lalu masukkan ikan asin tadi,
goreng hingga matang, angkat, tiriskan.

Panaskan minyak menurut resep, lalu masukkan bawang merah, tumis hingga
harum.

Tambahkan cabai merah, aduk rata, tumis hingga layu, kecilkan api, lalu masukkan
ikan asin yang sudah digoreng dan air jeruk nipis, aduk rata, angkat, sajikan.
1. Nasi Tumpeng

  Bahan-bahan :

  1.   Beras 450 gram
  2.   1/2 kelapa parut ambil santannya
  3.   3 kunyit kupas kulitnya di bagi 2 bagian
  4.   2 lembar daun salam
  5.   1 buah serey
  6.   Sedikit garam

  Cara membuat :

  1. Beras di cuci bersih kemudian masukkan santan setinggi ukuran 2
  garis tangan , irisan kunyit, daun salam , serey dan garam
  2. Setelah semua jadi satu masak hingga mengering dan matang,
  angkat pindahkan ke dandang kukusan yang sudah diberi air
  3. Nasi kuning siap di sajikan.

  Nasi tumpeng tidak akan meriah bila tidak disajikan bersama kawan-
  kawannya...karna itu kita juga harus menghadirkan kawan-
  kawannya yaitu : Mie Goreng, Urap, Perkedel Kentang Mini , Roda
  Telur Mini , Sambal Goreng Tahu dkk juga kerupuk.
2.   Mie Goreng Sosis

     Bahan – bahan :

     1. Mie telor atau mie kriting ( bisa juga menggunakan indomie goreng 2
     bungkus , bila sahabat malas untuk membuat bumbu halus).
     2. 2 buah sosis di potong bulat2 kecil
     3. 2 buah bakso ikan dipotong bulat kecil
     4. sedikit irisan daun sop dan daun bawang

     Bumbu halus :

     1. 2 siung bawang merah, 1 siung bawang putih, sedikit merica, 1 buah
     kemiri.

     Cara membuat :

     1. Mie direbus terlebih dahulu, tiriskan
     2. Bumbu halus ditumis dengan sedikit minyak, kemudian disusul dengan
     bakso dan sosis.
     3. Masukkan mie goreng aduk rata beri sedikit masako atau penyedap
     rasa, taburkan irisan daun sop dan daun bawang
     4. Aduk kembali dan siap di sajikan.




     Mie Goreng Sosis
Urap
Bahan-bahan :
Tauge
Kacang panjang 1000
Kangkung 1000
3 lembar sayur Kol ( semua sayur di rebut terlebih dahulu di mulai dari
tauge,kacang, kol , kankung baru ke sayur2 lainnya, bila sahabat ingin
menambahkan daun pepaya, daun ubi, cipir silahkan lebih enak dan mantap).
 1/4 kelapa parut.

Bumbu halus :

2 siung bawang merah, 1 siung bawang putih, 10 cabe rawit, 2 cabe merah, 1
bungkus terasi kemasan yang 500, sedikit asam jawa, seruas kencur, sedikit gula
merah dan gula putih.
Setelah halus campurkan dengan kelapa parut
Baru ditumis sebentar dengan sedikit minyak tambahkan 1 lembar daun jeruk,
masako atau penyedap rasa sesuai selera
Angkat siap di sajikan bersama sayur.
Perkedel Kentang Mini

Bahan-bahan :

1. 2 buah kentang yang besar di rebus sampai empuk dan di haluskan ( bisa juga di
goreng
2. Sedikit bawang goreng, irisan daun sop dan daun bawang
3. 1 butir telur.

Cara membuat :

1. Kentang yang sudah di haluskan beri sedikit merica halus, sedikit masako atau
penyedap rasa, daun bawang, daun sop dan bawang goreng...aduk rata dan bikin
bulat2 kecil seperti bola.
2. Setelah selesai bola kentang di masukkan kedalam kocokan telur dan goreng
hingga kecoklatan.
3. Angkat siap untuk di sajikan.




Roda Telur Mini

Bahan- bahan :

1. 2 butir telur di kocok lepas , sedikit garam dan goreng menggunakan teflon
2. Masak angkat dan di gulung dari ujung yang satu kesatunya lagi.
3. Dipotong-potong menjadi roda
4. Siap untuk di hidangkan.
Sambal Goreng Tahu dkk

Bahan – bahan :

1. 1/2 buah tempe potong dadu
2. sedikit teri medan
3. 2 buah tahu dipotong dadu ( semua di goreng hingga kecoklatan )

Bumbu halus :

1. 10 cabe merah
2. ½ tomat merah
3. 1 siung bawang merah
4. 2 siung bawang putih.

Cara membuat :

1. Masak bumbu halus dengan minyak goreng sampai matang, beri seikit gula
putih, masako.
2. Setelah masak angkat diamkan sebentar
3. Baru masukkan irisan tempe goreng, teri medan, tahu goreng aduk rata dan
siap untuk di sajikan.




Sambal Goreng Tahu
AYAM GORENG CABE IJO




 i




Bahan :


5 potong ayamm goreng
50 gram cabe hijau di uleg kasar ( jumlah bisa ditambah )
50 gram tomat hijau diiris kasar.
1 sdt gula pasir
100 ml air.
Bumbu di uleg :
2 butir bawang putih
4 butir bawang merah
½ sdt garam

Cara Membuat :


Tumis bumbu uleg hingga harum, lalu masukan cabe hijau, tomat hijau,
ayam goreng, gula pasir dan tuangkan air, masak hingga bumbu
mersesap sampai air habis. Angkat sajikan.
Resep Ca Kangkung Udang

Bahan :

*   200 g kangkung
*   5 bawang putih
*   3 bawang merah
*   1/2 sdt garam
*   1/2 sdt merica
*   1 sdm saus tiram
*   100 g udang
*   1 sdt kecap asin

Cara Membuat :




Udang, buang kepala dan kulitnya, direndam air jeruk selama 15 menit.
Tiriskan. Tumis bawang merah, bawang putih, garam, merica, saus tiram, kecap
asin, masukkan udang, setelah udang berubah warna, masukkan kangkung,
aduk-aduk sebentar, setelah matang. Angkat dan sajikan.
Resep Bahan Cap Cay Cah :

     200 gram daging dada ayam, iris tipis melenbar, potong-potong
     100 gram udang kupas
     3 biji bakso ikan, iris tipis
     100 gram pakcoy, siangi
     50 gram kapri, siangi
     100 gram kembang kol, potong menurut kuntum
     5 siung bawang putih, memarkan, cincang halus
     50 gram bawang bombai, cincang halus
     1 sdm kecap asin
     2 batang daun bawang, iris tipis serong
     4 sdm minyak goreng
     1 sdt minyak wijen
     200 ml kaldu/air
     1 sdm maizena, larutkan dengan 3 sdm air
     garam halus secukupnya
     merica bubuk secukupnya
     gula pasir secukupnya

Cara Membuat Cap Cay Cah :

     Panaskan minyak goreng dan minyak wijen, tumis bawang putih dan bawang bombai hingga
     harum. Masukkan daging ayam dan udang, aduk hingga daging berubah warna.
     Masukkan bakso ikan, kecap asin, dan bumbu lain. Masukkan semua sayuran, aduk.
     Tambahkan kaldu/air, aduk hingga mendidih. Kentalkan dengan larutan maizena, aduk rata.
     Segera angkat dan hidangkan.
Cah Sayuran




Bahan :
- 1 buah brokoli (potong)
- 1 buah wortel (potong)
- 15 buah buncis muda (potong)
- 4 buah labu siam lalap / kabocha (potong)
- 50gr taoge besar
- 1 buah paprika (potong)
- 5 buah jagung putren (iris)
- 1 buah dada ayam (cincang kasar)
- 1 sdm bawang bombay cincang
- 4 buah bawang putih keprek
- 1 sdt kaldu ayam non MSG
- 1 sdm saus tiram dicampur 100cc air
- 2-3 sdm minyak wijen
- lada dan garam secukupnya


Cara :
1. Campurkan lada, garam dan kaldu ayam dengan dada ayam yang telah di cincang kasar, aduk
rata.
2. Panaskan minyak wijen di panci 3 liter, masukkan bawang putih, bawang bombay, ayam
berbumbu.
3. Masukkan sayuran bersama, mulai dari sayuran keras (wortel > brokoli > labu siam > jagung
putren > buncis > paprika > taoge).
4. Tuang saus tiram yang sudah dicampur air.
5. Tutp panci dan masak dengan api sedang hingga optitemp (6-8 menit), sajikan.
Gulung Ham Cah Sayuran




Bahan :
Ayam fillet 200 gram ( saya beli yang fillet panjang2 di supermarket )
3 lembar Smoke beef ( saya pakai merk B*rnadi )
Tepung ( tepung terigu, tepung maizena atau tepung ayam goreng siap pakai)

1/2 bawang bombay besar dirajang
2 bawang putih digeprek
2 ikat sawi hijau
1 bonggol brocolli ukuran sedang ( rebus bentar )
1 wortel ( potong dan rebus bentar )
Garam
Gula
Merica
Minyak goreng untuk menumis
1 sdm mentega
Sedikit air ( bisa ditambah maizena sedikit kalau mau agak kental )

Cara memasak :
1. Lebih dulu gulung ayam dengan ham dan lumuri tepung , kemudian digoreng dengan
minyak panas dan api sedang supaya tidak gosong tepungnya dan bagian dalam
matang. Tujuan diberi tepung supaya bagian ayamnya tidak keras.
2. Setelah ayam ham digoreng, sisihkan
3. Panaskan minyak + mentega, tumis bawang putih dan bombay dengan api sedang
4. Setelah harum masukkan sawi hijau , aduk dan tutup sebentar supaya sayuran tetap
hijau
5. Masukkan wortel dan brocolli, bisa tambahkan sedikit air aduk , kemudian masukkan
ayam ham yang sudah digoreng tadi
6. Tambahkan gula, garam dan merica , dan sedikit air maizena
7. Cicipi hingga pas. Jangan dimasak terlalu lama supaya sayuran tidak layu ( sawi
saya terlalu layu karena kelupaan siapkan air maizenanya jadi kelamaan di wajan dah
sawinya hehehe.. )
RESEP AYAM KREMES




>

Bahan:

       1 ekor ayam buras,bersihkan,potong 18 bagian
       5 lbr Daun jeruk,remas2
       2 btg Serai,memarkan
       5 lbr Daun salam
       2 sdm Mentega
       Garam,gula pasir,bumbu penyedap secukupnya
       1 Ltr santan kental

Bumbu halus :

       8 btr bawang mera
       5 siung bawang putih
       1 ruas jari kunyit
       1 ruas jari Jahe
       1 ruas jari Lengkuas, memarkan
       1 sdm Ketumbar haluskan
       2 sdm Mentega
       1/2 sdm merica

Bahan kremes :

       2 ruas jari Lengkuas,parut
       1 ruas jari Jahe,cincang
       4 btr Bawang merah
       1 btg Serai,cincang
       1 sdm Ketumbar,haluskan

Cara membuat :

    1. Ayam : Tumis bumbu halus bersama mentega.Masukkan ayam, setelah harum
       dan bumbu tercampur rata, tuangkan santan, kecilkan api, biarkan (ungkep).
    2. Setelah santannya mengering /berkurang dan ayamnya empuk.Angkat dan dinginkan.
       Goreng ayam dalam minyak panas,api sedang sampai kecoklatan.Angkat
    3. Kremes : Goreng semua bahan kremes hingga kecoklatan.
    4. Sajikan ayam bersama taburan kremesnya.
Resep Ayam Tulang Lunak
Re Food

More Related Content

What's hot (16)

Laicikang
LaicikangLaicikang
Laicikang
 
Recipe collection 10
Recipe collection 10Recipe collection 10
Recipe collection 10
 
Resepi lauk pauk
Resepi lauk paukResepi lauk pauk
Resepi lauk pauk
 
Resepi
ResepiResepi
Resepi
 
Recipe collection 9
Recipe collection 9Recipe collection 9
Recipe collection 9
 
Ayam goreng i
Ayam goreng iAyam goreng i
Ayam goreng i
 
Resipi lada
Resipi ladaResipi lada
Resipi lada
 
Nasi ayam
Nasi ayamNasi ayam
Nasi ayam
 
9485597 koleksi-resepi-mee
9485597 koleksi-resepi-mee9485597 koleksi-resepi-mee
9485597 koleksi-resepi-mee
 
Resep masakan By Siti Sa'adah
Resep masakan By Siti Sa'adahResep masakan By Siti Sa'adah
Resep masakan By Siti Sa'adah
 
Resep
ResepResep
Resep
 
Isi tugas plh
Isi tugas plhIsi tugas plh
Isi tugas plh
 
Menu masakan
Menu masakanMenu masakan
Menu masakan
 
Recipe collection 55
Recipe collection 55Recipe collection 55
Recipe collection 55
 
Recipe collection 18
Recipe collection 18Recipe collection 18
Recipe collection 18
 
Resep makanan serelia
Resep makanan sereliaResep makanan serelia
Resep makanan serelia
 

Similar to Re Food (20)

Resep Masakan
Resep Masakan Resep Masakan
Resep Masakan
 
Rawon
RawonRawon
Rawon
 
Recipe collection 55
Recipe collection 55Recipe collection 55
Recipe collection 55
 
Resep makanan 2
Resep makanan 2Resep makanan 2
Resep makanan 2
 
Resep Masakan
Resep MasakanResep Masakan
Resep Masakan
 
Tata boga viki
Tata boga vikiTata boga viki
Tata boga viki
 
RESEP MENU POSYANDU.docx
RESEP MENU POSYANDU.docxRESEP MENU POSYANDU.docx
RESEP MENU POSYANDU.docx
 
Siti Sa'adah : Resep Masakan
Siti Sa'adah : Resep MasakanSiti Sa'adah : Resep Masakan
Siti Sa'adah : Resep Masakan
 
Tataboga
TatabogaTataboga
Tataboga
 
Resepmakanan
ResepmakananResepmakanan
Resepmakanan
 
Resep masakan dan minuman populer indonesia
Resep masakan dan minuman populer indonesiaResep masakan dan minuman populer indonesia
Resep masakan dan minuman populer indonesia
 
tugas resep masakanTugas resep makanan
tugas resep masakanTugas resep makanantugas resep masakanTugas resep makanan
tugas resep masakanTugas resep makanan
 
Recipe collection 1
Recipe collection 1Recipe collection 1
Recipe collection 1
 
ANEKA RESEP UNTUK ANAK
ANEKA RESEP UNTUK ANAKANEKA RESEP UNTUK ANAK
ANEKA RESEP UNTUK ANAK
 
Recipe collection 64
Recipe collection 64Recipe collection 64
Recipe collection 64
 
Resepi
ResepiResepi
Resepi
 
Ppt azrina
Ppt azrinaPpt azrina
Ppt azrina
 
Kumpulan Resep Masakan
Kumpulan Resep Masakan Kumpulan Resep Masakan
Kumpulan Resep Masakan
 
Resep masakan
Resep masakanResep masakan
Resep masakan
 
Resep Masakan
Resep MasakanResep Masakan
Resep Masakan
 

Recently uploaded

PPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptx
PPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptxPPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptx
PPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptx
MaskuratulMunawaroh
 
HAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.ppt
HAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.pptHAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.ppt
HAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.ppt
nabilafarahdiba95
 
Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...
Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...
Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...
pipinafindraputri1
 

Recently uploaded (20)

Bab 4 Persatuan dan Kesatuan di Lingkup Wilayah Kabupaten dan Kota.pptx
Bab 4 Persatuan dan Kesatuan di Lingkup Wilayah Kabupaten dan Kota.pptxBab 4 Persatuan dan Kesatuan di Lingkup Wilayah Kabupaten dan Kota.pptx
Bab 4 Persatuan dan Kesatuan di Lingkup Wilayah Kabupaten dan Kota.pptx
 
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdf
 
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptx
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptxDEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptx
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptx
 
vIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsx
vIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsxvIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsx
vIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsx
 
Intellectual Discourse Business in Islamic Perspective - Mej Dr Mohd Adib Abd...
Intellectual Discourse Business in Islamic Perspective - Mej Dr Mohd Adib Abd...Intellectual Discourse Business in Islamic Perspective - Mej Dr Mohd Adib Abd...
Intellectual Discourse Business in Islamic Perspective - Mej Dr Mohd Adib Abd...
 
MODUL AJAR IPAS KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR IPAS KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL AJAR IPAS KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR IPAS KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdf
 
PPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptx
PPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptxPPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptx
PPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptx
 
Latihan Soal untuk US dan Tryout SMP 2024
Latihan Soal untuk  US dan Tryout SMP 2024Latihan Soal untuk  US dan Tryout SMP 2024
Latihan Soal untuk US dan Tryout SMP 2024
 
PPT MODUL 6 DAN 7 PDGK4105 KELOMPOK.pptx
PPT MODUL 6 DAN 7 PDGK4105 KELOMPOK.pptxPPT MODUL 6 DAN 7 PDGK4105 KELOMPOK.pptx
PPT MODUL 6 DAN 7 PDGK4105 KELOMPOK.pptx
 
AKSI NYATA TOPIK 1 MERDEKA BELAJAR. PPTX
AKSI NYATA TOPIK 1 MERDEKA BELAJAR. PPTXAKSI NYATA TOPIK 1 MERDEKA BELAJAR. PPTX
AKSI NYATA TOPIK 1 MERDEKA BELAJAR. PPTX
 
PELAKSANAAN + Link2 Materi BimTek _PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) & Perhi...
PELAKSANAAN + Link2 Materi BimTek _PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) & Perhi...PELAKSANAAN + Link2 Materi BimTek _PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) & Perhi...
PELAKSANAAN + Link2 Materi BimTek _PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) & Perhi...
 
Pengenalan Figma, Figma Indtroduction, Figma
Pengenalan Figma, Figma Indtroduction, FigmaPengenalan Figma, Figma Indtroduction, Figma
Pengenalan Figma, Figma Indtroduction, Figma
 
HAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.ppt
HAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.pptHAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.ppt
HAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.ppt
 
PPT Mean Median Modus data tunggal .pptx
PPT Mean Median Modus data tunggal .pptxPPT Mean Median Modus data tunggal .pptx
PPT Mean Median Modus data tunggal .pptx
 
Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...
Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...
Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...
 
KELAS 10 PERUBAHAN LINGKUNGAN SMA KURIKULUM MERDEKA
KELAS 10 PERUBAHAN LINGKUNGAN SMA KURIKULUM MERDEKAKELAS 10 PERUBAHAN LINGKUNGAN SMA KURIKULUM MERDEKA
KELAS 10 PERUBAHAN LINGKUNGAN SMA KURIKULUM MERDEKA
 
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
 
PANDUAN PENGEMBANGAN KSP SMA SUMBAR TAHUN 2024 (1).pptx
PANDUAN PENGEMBANGAN KSP SMA SUMBAR TAHUN 2024 (1).pptxPANDUAN PENGEMBANGAN KSP SMA SUMBAR TAHUN 2024 (1).pptx
PANDUAN PENGEMBANGAN KSP SMA SUMBAR TAHUN 2024 (1).pptx
 
AKSI NYATA Numerasi Meningkatkan Kompetensi Murid_compressed (1) (1).pptx
AKSI NYATA  Numerasi  Meningkatkan Kompetensi Murid_compressed (1) (1).pptxAKSI NYATA  Numerasi  Meningkatkan Kompetensi Murid_compressed (1) (1).pptx
AKSI NYATA Numerasi Meningkatkan Kompetensi Murid_compressed (1) (1).pptx
 
SOAL PUBLIC SPEAKING UNTUK PEMULA PG & ESSAY
SOAL PUBLIC SPEAKING UNTUK PEMULA PG & ESSAYSOAL PUBLIC SPEAKING UNTUK PEMULA PG & ESSAY
SOAL PUBLIC SPEAKING UNTUK PEMULA PG & ESSAY
 

Re Food

  • 1. Ayam goreng Tulang Lunak Bahan – bahan : 1 ekor ayam kampung, belah dua dan lenarkan 1 bgks ragi instan 1 btg sereh, memarkan daun salam, lengkuas 400 ml santan dari 1/2 bh kelapa Bumbu yang dihaluskan : 6 siung bawang merah, 3 siung bawang putih, 1 sdt ketumbar & 3 btr kemiri (semua disangrai) 1 ruas kunyit dibakar, 1 cm jahe, garam secukupnya. Cara Membuat : Tusuk-tusuk ayam dengan garpu, lalu taburi dengan ragi instan dan bumbu halus. lalu diamkan beberapa saat (-/+ 2 jam) Masukkan ayam ke dalam panci presto, tambahkan santan, sereh, lengkuas dan daun salam. masak -/+ 1,5 jam dengan api kecil. Angkat dan dinginkan ayam lalu goreng dengan minyak panas sampai kecoklatan. Sajikan dengan nasi hangat dengan pelengkap sambal bajak dan lalapan
  • 2. Resep Asem Asem Daging Bahan Asem Asem Daging : 450 gr daging sapi 150 gr sandung lamur (optional) 50 gr buncis. potong 2 cm Bahan Bumbu Asem Asem Daging : 5 buah cabe merah besar, dipotong serong 1 cabe rawit (secukupnya), diiris serong tipis 6 siung bawang putih, haluskan 4 siung bawang merah, diiris halus 2 lembar daun salam 4 buah belimbing wuluh, potong serong 3 buah tomat, ptong sesuai selera laos, digeprek gula, secukupnya garam, secukupnya kecap manis, secukupnya minyak goreng untuk menumis Cara Membuat Asem Asem Daging : 1. Cuci bersih daging, potong-potong sesuai selera lalu rebus daging sampai empuk, kecilkan api. 2. Tumis semua bumbu (kecuali blimbing wuluh dan tomat) sampai bumbu beraroma harum. 3. Masukkan bumbu yang sudah ditumis ke dalam air rebusan daging lalu tunggu hingga mendidih. 4. Masukkan belimbing wuluh, tomat, buncis, lalu bumbui dengan kecap, gula, dan garam. 5. Masak dengan menggunakan api kecil hingga bumbu meresap dan buncis empuk, matikan api. 6. Sajikan selagi hangat dengan nasi putih.
  • 3. Udang Saus Asam Manis Bahan : Udang windu atau sesuai selera, dibersihkan Minyak goreng atau margarin secukupnya, untuk menumis Bumbu udang saus asam manis : Garam, secukupnya Gula, secukupnya Penyedap rasa, secukupnya Saus bangkok (opsional bila suka) 5 butir Bawang merah 3 butir Bawang putih 1 buah Bawang bombay, cincang halus 1 buah Tomat, cincang 5 buah Cabe merah, sesuai selera 1 sdt air asam Cara Membuat udang saus asam manis : 1. Haluskan bawang merah, bawang putih, tomat dan cabai merah. 2. Panaskan minyak goreng atau mentega, masukkan udang dan oseng hingga berwarna kemerahan. 3. Masukkan bawang bombay, oseng sebentar lalu tambahkan bumbu yang sudah dihaluskan. 4. Tambahkan air asam, garam, gula, penyedap rasa dan saus bangkok secukupnya, aduk sampai rata. Jika dirasa bumbu sudah pas, matikan api, angkat dan sajikan.
  • 4. Tips memasak udang : 1. Pilihlah udang yang segar dengan cara pegang badan udang, jika badan udang masih terasa keras artinya keadaan udang masih bagus atau segar. 2. Saat memasak udang kulit udang bisa di kupas dulu ato tidak, itu semua tegantung selera sobat onliners. Tapi biasanya udang akan terasa lebih gurih jika dimasak menggunakan kulitnya. Karena di dalam kulit udang mengandung antibodi. Jadi jika sobat onliners cenderung alergi ama udang, lebih baik makan bersama kulitnya. Karena biasanya bisa menjadi penawarnya. Karena berdasarkan penelitian chitosan, "kulit udang" dapat mengobati berbagai penyakit termasuk hipertensi dan diabetes militus. Itulah beberapa khasiat dan fungsi udang yang ternyata sangat baik untuk kesehatan. Tapi buat sobat onliners yang mempunyai kolesterol tinggi, sebaiknya agak dikurangi ya memakan udang atau seafood.
  • 5. Mie Ayam Bangka Bahan mie ayam bangka : 1 kg mi telur basah, siap pakai Bahan Topping mie ayam : 150 gr sawi hijau, potong 3 cm, rebus sebentar 150 gr tauge / toge / kecambah, bersihkan Bahan Ayam Tumis : 2 sdm minyak sayur 1/2 sdt minyak wijen 2 siung bawang putih, cincang halus 250 gr daging ayam, potong kecil 2 sdm saus tiram 2 sdm kecap asin 1 sdm kecap manis 1/2 sdt merica bubuk 1 sdt garam 150 ml air Bahan Pelengkap mie ayam: kaldu ayam masak, secukupnya bawang merah goreng daun bawang, diiris halus Cara Membuat mie ayam bangka : 1. Rebus air secukupnya, masukkan mie hingga matang dan mengapung. Angkat dan tiriskan. 2. Tuangkan sedikit minyak sayur atau minyak ayam dan kecap asin dalam mangkuk. 3. Masukkan mie yang masih panas, aduk-aduk sampai rata. Cara Membuat Ayam Tumis : 1. Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih hingga wangi. 2. Masukkan ayam, kemudian aduk hingga ayam kaku dan berubah warna. 3. Tambahkan bumbu dan air secukupnya. Masak hingga matang dan agak kering. Angkat. Cara Menyajikan mie ayam bangka : 1. Bagi mie menjadi 5 bagian di dalam mangkuk. 2. Masing-masing beri taburan atau topping tauge, sawi, ayam tumis lalu taburi bawang merah goreng dan daun bawang iris. 3. Sajikan panas dengan kaldu ayam. 4. Opsional : sobat onliners bisa menambahkan pangsit goreng atau pangsit basah bila suka. Dan juga tambahkan sambal rawit, kecap, dan saos sambal atau saos mie ayam jika suka.
  • 6. Resep Steak Daging Sapi Bahan: 150 gr tenderloin, 250 gr kentang kupas, 2 buah bawang putih, 50 gr mentega, 200 ml krim segar, garam dan merica, minyak zaitun. Bearnaise Sauce: 250 gr mentega, English/Dijon mustard sesuai selara, 1 kuning telur, 1/2 sdm gula, 1/2 sdm jus lemon, dauun peterseli, 1 sdm cuka masak, garam dan merica. Cara membuat: Taburi daging dengan garam dan merica, biarkan meresap. Panaskan minyak dalam wajan, tambahkan 1 sdm mentega. Masukkan daging, masak sesuai tingkat kematangan yang diinginkan, angkat, sisihkan. Sementara itu, rebus kentang hingga matang. Tumis bawang putih, sisihkan. Lumat kentang, tambahkan mengtega, bawang putih, garam dan merica. Tambahkan krim segar perlahan lahan, aduk rata. Untuk membuat saus: lelehkan mentega, sisihkan. Campurkan seluruh bahan bearnaise dalam mangkuk baru, aduk rata. letakkan mangkok berisi campuran saus di atas panci berisi air panas, sambil mengocok, tambahkan bagian bening dari mentega cair. Di piring saji, susun daging, kentang lumat, tuangkan saus di atasnya, taburi dengan daun peterseli, sajikan hangat.
  • 7. SAMBAL GORENG BOLA BOLA DAGING BAHAN-BAHAN : ► 250 gr daging giling, buat bola-bola. ► 3 buah kentang ukuran besar, potong kotak kecil lalu goreng sebentar. ► 20 btr telur puyuh rebus, kupas kulitnya. ► 3 lbr daun jeruk. ► 1 ruas lengkuas, memarkan. ► 600 cc santan [1 btr kelapa] ► Garam dan gula secukupnya. ► 2 sdm minyak utk menumis. BUMBU HALUS : ► 10 btr bawang merah. ► 6 siung bawang putih. ► 5 btr kemiri. ► 8 buah cabai merah, buang bijinya. CARA MEMBUAT SAMBAL GORENG BOLA-BOLA DAGING : ► Tumis bumbu halus bersama daun jeruk dan lengkuas sampai harum.Masukkan bola-bola daging. Aduk perlahan agar bola-bola daging tidak hancur. ► Setelah daging berubah warna dan mengeras, tambahkan separuh santan, kentang, dan telur puyuh. Aduk rata dan masak hingga santan berkurang separuh. ► Masukkan sisa santan, bubuhi garam dan gula. Masak sampai santan berminyak dan hampir kering. Angkat dan sajikan.
  • 8. EMPAL EMPUK Bahan: - 2 kg daging sapi yang bagus (7,5 euro per kilo kalo di Fiysal) - 400 ml santan (1 kaleng santan thailand) + 250 ml santen kardus thailand juga + ditambah air 200 cc dari sisa-sisa bersihin kaleng dan dus santan - 8 lembar daun salam - 4 batang serai, ambil putihnya digeprek - asam jawa 2 jempol - 6 sdt garam - 1 atau 2 sdt royco Bumbu Dihaluskan: - 20 butir bawang merah - 16 butir bawang putih - 20 buah kemiri - 120 gr gula merah - 4 ruas lengkuas memarkan - 4 sdm ketumbar halus Cara membuat: - Rebus daging bersama santan, daun salam, sereh, dan bumbu halus (daging dipotong besar- besar dulu semasuknya di panci) - masukkan asam jawa, garam dan royco - Rebus daging pertama pake api sedang sampai mendidih setelah itu pake api kecil sampe betul-betul mateng dan bumbu meresap. Jangan lupa dibolak-balik biar nggak gosong. Pokoknya ngerebusnya lama deh ada kali 1,5 jam. - Angkat, tiriskan dan potong daging kecil-kecil sesuai serat (lebih enak lagi kalo didiamkan dulu semalam sebelum digoreng - Setelah itu baru digoreng…nyam..nyam..nyam…enaak!
  • 9. Empal Gepuk Bahan: 500 gr daging bagian paha 1 liter air 350 ml ml santan 1 sdm gula merah ato secukupnya 1.5 sdt garam ato secukupnya Rempah: 3 lembar daun salam 1 batang sereh, geprak 4 cm lengkuas, geprak 3 sdt ketumbar bubuk Bumbu Halus: 10 butir bawang merah 7 siung bawang putih 4 cm kunyit 1 cm lengkuas Cara Membuat: Rebus daging dengan air hingga setengah empuk. Tiriskan daging dan iris2 searah serat, sisihkan kaldu untuk keperluan lain. Satukan daging, santan, garam, gula, rempah2 dan bumbu halus di wajan, ungkep tertutup rapat dengan api terkecil hingga empuk banget dan bumbu hampir mengering. Angkat potongan daging, kalo perlu memarkan pake ulegan *tanpa dimemarkan sebenernya udah rada babak belur sih* Panaskan sedikit minyak di wajan datar, ratakan. Goreng empal tidak terlalu kering. Sajikan dengan sayuran. Note: Gunakan air kelapa untuk memeras santan agar warna coklatnya lebih cantik, kurangi gula secukupnya.
  • 10. > Empal Gepuk Bahan : 500 gr daging sengkel Bumbu : 2 sdm asam jawa 2 sdm gula jawa 6 siung bawang merah, cincang 2 sdt ketumbar, sangrai, tumbuk 1/2 sdt jintan, sangrai, tumbuk garam,merica bubuk,gula pasir secukupnya minyak goreng, untuk menggoreng bawang goreng, untuk taburan Cara Membuat : 1. Rebus daging hingga empuk, iris menjadi beberapa bagian, lalu memarkan 2. Larutkan asam dan gula jawa dengan sedikit air rebusan daging, sisihkan 3. Masukkan kembali dagingnya ke dalam air rebusan, lalu rebus kembali bersama semua bumbu hingga kuah mengental 4. Angkat dagingnya, lalu goreng hingga matang. Hidangkan bersama sambal dan taburan bawang goreng
  • 11. Resep Donat kentang Bahan: *500 gr tepung terigu protein tinggi klo gak da ya tepung terigu yang biasa aja,,irit *50 gr susu bubuk *11 gr ragi instant *200 gr kentang, kukus, haluskan dan dinginkan *100 gr gula pasir *75 gr mentega *½ sdt garam *4 btr kuning telur *100 ml air dingin Cara membuat kue donat kentang: 1).Dalam wadah, campur tepung terigu, gula, susu bubuk, ragi instant, aduk rata, masukkan kentang halus ,tuang telur dan air dingin, uleni hingga rata dan setengah kalis. 2).Beri mentega dan garam, uleni terus hingga kalis elastis. Istirahatkan 15 menit. 3).Bagi adonan, masing-masing 50 gr, bulatkan. Diamkan 20 menit, hingga mengembang. 4).Lubangi tengahnya, menjadi bentuk donat, segera goreng sampai kuning kecoklatan. 5).Angkat, tiriskan. Taburi gula donat, atau hias dengan coklat. Tips Membuat kue donat kentang Yang baik: 1). Siapkan semua bahan terlebih dahulu tanpa ada yg boleh ketinggalan satupun, meski garam sekalipun. 2). Ingat aturan bikin roti, ragi gak boleh ketemu garam dan atau mentega ya. Nanti raginya mati, gak mau mengembangkan adonan. Garam dan mentega masuknya setelah adonan setengah kalis. 3). Haluskan kentang sampai benar-benar halus, kalau perlu pake blender, supaya adonan bisa licin dan gak gradakan 4). Setelah Halus Dinginkan kentang sebelum dibuat Donat. Terus kalau tidak dalam keadaan dingiiiinnn…waaa.., raginya langsung mati deh. 5). Buat adonan hingga kalis elastis, ikuti step by step pada resep, hingga ketika dibulatkan permukaannya halus licin. Bulatan yang halus dan licin akan membentuk donat yang bulat cantik ketika digoreng/merekah. 6). Istirahatkan adonan lk. 20 s/d 30 menit (tergantung cuaca), tutup dengan plastik spy permukaannya tidak kering. 7). Lubangi bagian tengahnya menggunakan sumpit, buat gerakan memutar pada lubang donat ketika donat mulai digoreng dan merekah, agar bentuknya membundar cantik. Gerakan memutar (sentrifugal) akan membantu terbentuknya donat yang bundar. 8). goreng dengan panas sedang (supaya donat matang sempurna sampai kebagian dalam) Bila salah satu sisi sudah kuning kecoklatan, segera balik, teruskan menggoreng sampai kedua sisi coklat. Angkat. Tiriskan.
  • 12. Resep Bahan Nastar Keju : 175 gram margarin 3 kuning telur 150 gram keju edam parut 1/4 sendok teh garam 175 gram tepung terigu, ayak 30 gram tepung maizena 1 kuning telur untuk olesan (boleh ya boleh tidak, tergantung selera) 25 gram keju cheddar, parut untuk taburan (boleh ya boleh tidak, tergantung selera) Selai nanas : 1 buah nanas, parut 125 gram gula pasir 5 butir cengkih 3 cm kayu manis Cara membuat Nastar Keju : 1. Selai nanas : parut nanas, masak bersama gula pasir, cengkih, dan kayu manis hingga mengering, angkat. 2. Siapkan loyang pipih, olesi dengan margarin, sisihkan. 3. Kocok margarin hingga mengembang, masukkan dan terus kocok hingga mengembang. 4. Masukkan tepung terigu dan tepung maizena, aduk rata. Tambahkan keju edam dan garam, aduk rata hingga menjadi adonan yang dapat dibentuk. 5. Ambil 1 sendok teh adonan. isi dengan selai nanas, bentuk bulat, taruh di atas loyang, beri jarak, olesi dengan kuning telur dan taburi keju cheddar parut. 6. Panggang dalam oven dengan temperatur 160° selama 15 menit hingga matang. 7. Dinginkan, setelah dingin simpan dalam stoples kedap udara. Untuk 400 gram
  • 13. NASTAR LEMBUT Bahan-bahan: 250 gr margarine 250 gr unsalted butter 100 gr gula halus (bila suka yg manis, bisa ditambah jadi 125 gr) 4 kuning telur 700 gr tepung terigu 4 sdm susu bubuk full cream (ayak bareng terigu) 1/2 sdt garam Isi : Selai nanas (coba browsing atau tanya mbah google aja yach) Olesan & Taburan 3 kuning telur + 2 sdm evaporated milk Keju cheddar parut (gue ngga pake toping) Petunjuk - Aduk mentega+margarine, gula halus dan telur hingga rata (mixer speed 1, asal nyampur) - Masukkan tepung terigu dan susu bubuk yg sdh diayak dan garam. Aduk perlahan hingga tercampur rata **Versi gue : Ambil sedikit adonan mentega, campur dgn campuran terigu, susu bubuk dan garam sampai adonan kalis dan bisa dipulung. Kata nyokap ini bisa mencegah adonan menjadi keras krn berkali-kali diuleni - Ambil sedikit adonan, bentuk bulat. Pipihkan lalu isi dengan selai nanas. - Tata nastar di atas loyang kue kering yg sdh diolesi pengoles loyang. Beri jarak secukupnya. Olesi dgn bahan pengoles **versi gue : Panggang kue 1/2 matang, turunkan baru oles dengan bahan pengoles. Lalu panggang lagi sampai matang. - Oven dengan suhu 140 derajat celcius selama lebih kurang 30 menit - Angkat nastar dari loyang dan biarkan dingin. Susun dlm toples dan tutup rapat.
  • 14. Bahan Resep Kue Salju: 250 gr mentega tawar, bekukan 100 gr gula kastor 200 gr kacang mete, panggang, haluskan 250 gr terigu 150 gr gula bubuk u/ taburan aduk dg 1/2 sdt Vanili Cara Membuat Kue Salju: kocok mentega dan gula pasir hingga pucat, tambahkan kacang mete, dan terigu, aduk rata. bulatkan adonan, simpan dalam lemari es 30 menit. bentuk bulan sabit, atur diloyang, panggan kira-kira 20 menit (suhu 160′c) gulingkan kedalam gula bubuk. Tips: - mentega dibekukan untuk mendapatkan kue yg ngeprul dan krenyes-krenyes, beda dengan mentega yg tidak dibekukan. Dengan adonan yg dibekukan lebih dahulu, akan diperoleh kue kering yg garing dibagian luar dan “ngeprul” bagian dalamnya, tapi tetap renyah.Ada juga yg membekukannya setelah jadi adonan, shg lebih mudah dibentuk….. - Yg benar adalah waktu panas2 ditaburin gula bubuk…simpan biar dingin…rahasia satu lagi adalah setelah dingin baru dicelupin ke gula donat, maka putri salju kamu akan cantik berselimut tebal…Gula donat itu gula khusus utk donat, rasanya juga khas…berasa dingin dilidah…dan gak mudah leleh…. Nama Resep : Resep Kue Putri Salju
  • 15. Bahan Resep Sate Ayam Madura : 250 g fillet ayam, potong dadu, tusuk dengan tusukan sate 1 buah jeruk nipis, iris 3 butir bawang merah, iris tipis 5 sdm kecap manis nasi putih atau lontong secukupnya Bumbu Kacang: 3 butir bawang merah 4 butir bawang putih 100 g kacang tanah, goreng 2 butir kemiri garam secukupnya 150 ml air kaldu 2 sdm minyak goreng Sambal Bawang: 4 siung bawang putih 10 buah cabe merah kecil garam secukupnya minyak goreng secukupnya Cara Membuat Sate Ayam Madura: 1. Bumbu Kacang: campur bawang putih, bawang merah, kacang tanah, garam, dan kemiri, haluskan. Panaskan minyak, tumis hingga harum, masukkan air kaldu, masak hingga mengental. Angkat. 2. Campurkan 2 sdm bumbu kacang dengan 2 sdm kecap manis, celupkan sate, bakar hingga setengah matang. Angkat dan gulingkan kembali dalam bumbu, bakar hingga matang, angkat. 3. Sambal bawang: panaskan minyak, tumis bawang putih hingga setengah matang, angkat. Campur bawang putih, cabe merah kecil, dan garam, haluskan. 4. Sajikan sate ayam dengan bumbu kacang, kecap manis, bawang merah, sambal bawang, jeruk nipis, dan nasi putih atau lontong.
  • 16. Steak Daging: Bahan Steak Daging: 4 potong @ 200 g sirloin steak, siap pakai 2 sdm rnentega Bumbu Perendam,Aduk rata: 2 sdm saus BBQ botolan *) 1 sdm kecap jepang 1 sdm minyak sayur 1 sdm saus hoisin**) 1 sdt arak masak 1 sdt bawang putih parut 1 sdt jahe parut Saus: 1 sdm mentega 150 g bawang Bombay, belah dua, iris melintang tipis 1/2 sdm tepung terigu 150 ml susu segar 1/2 sdt garam 1/2 sdt merica bubuk Cara Membuat Steak Sirloin: 1. Lumuri potongan daging dengan Bumbu Perendam. Biarkan selama I jam agar bumbu meresap. 2. Panaskan mentega dalam wajan dadar berdasar tebal. Masak tiap potongan daging hingga matang kedua sisinya. Angkat. Saus Steak: 1. Panaskan mentega hingga leleh. Masukkan bawang Bombay, aduk hingga layu. 2. Taburi tepung terigu, aduk hingga agak kecokelatan. 3. Tuangkan susu, aduk hingga licin, kental, dan mendidih. 4. Bubuhi garam dan merica.Angkat
  • 17. Penyajian: Iris tiap potongan steak daging 1 cm, sajikan dengan Saus dan setup sayuran. Resep Steak Daging Sirloin ini untuk 4 porsi Estimasi kalori per porsi: 537 Keterangan: *) Saus BBQ: Salah satu jenis saus yang biasa dipakai untuk daging steak dan barbekyu. Berwama cokelat tua dan kental. Dibuat dari saus tomat, molasses, kecap, dan rempah. Dijual dalam kemasan botol di pasar swalayan. **) Saus Hoisin: Saus yang dibuat dari fermentasi kedelai yang dibubuhi berbagai bumbu. Berwama cokelat gelap dan agak kental. Cita rasa manis dan khas. Dikemas dalam kemasan botol. Tags: Barbecue, BBQ, Cooking, Sirloin steak, Steak
  • 18. CARA MEMBUAT BAKSO PENTOL UBAYA BAHAN: 300 GR DAGING SAPI ATAU AYAM CINCANG 3 SDM TEPUNG KANJI (TAPIOCA FLOUR) 3 BUAH BAWANG PUTIH, DIHALUSKAN / 2 SDT GARLIC POWDER 1 BUTIR TELUR, PUTIHNYA SAJA 1 SDT BAKING POWDER SUPAYA BAKSONYA MENGEMBANG BAGUS 1 SDT GARAM HALUS 1 BUAH MAGGI BLOK MERICA BUBUK SECUKUPNYA PALA BUBUK SECUKUPNYA AIR SECUKUPNYA UTK MEREBUS SI PENTOL ^_^ PEMBUATAN: ADUK SEMUA BAHAN DIATAS DENGAN BLENDER SAMPAI TERCAMPUR RATA DAN LEMBUT. ULANGI BERKALI-KALI SAMPAI HALUS DAN LEMBUT. JIKA TERLALU SULIT DIBLEND, BERI SEDIKIT AIR ES. SETELAH HALUS DAN MERATA, BENTUK MENJADI BULATAN2 BAKSO (AKA. PENTOL) DENGAN MENGGUNAKAN 2 BUAH SENDOK KECIL. KALAU MALAS SEPERTI SAYA, ADA CARA YANG LEBIH PRAKTIS; TARUH SEKEPALAN ADONAN DITELAPAK TANGAN, GENGGAM SEPERTI MENGEPALKAN TANGAN DAN TEKAN SUPAYA MEMADAT, KELUARKAN ADONAN DARI UJUNG KEPALAN (DIANTARA IBU JARI DAN TELUNJUK), POTONG MEMBULAT DENGAN SENDOK KECIL. HASILNYA TIDAK SEBULAT BAKSO YANG DIBULATKAN SATU PERSATU-SATU, TAPI PROSES PEMBULATAN PENTOL JAUUUUH LEBIH CEPAT CARA MEMBUAT DARI PENGAMATAN SAYA, PARA PENCOBA RESEP-RESEP INI PUNYA KELUHAN YANG SAMA YAITU SOAL TEKSTUR. KALAU RASA SIH RATA-2 TIDAK MENGALAMI MASALAH. BEBERAPA TIPS YANG DAPAT DISAMPAIKAN DI SINI ADALAH SBB:
  • 19. 1. GILING/CINCANG DAGING SEHALUS MUNGKIN SAMPAI MENYERUPAI PASTA (PASTE) 2. UNTUK MENDAPATKAN GILINGAN YG HALUS, TAMBAHKAN 1 SDM MINYAK MASAK (COOKING OIL) PADA SETIAP BATCH (KALAU FOOD PROCESSORNYA KECIL, MUNGKIN KITA HARUS MENGGILING DAGING BEBERAPA BATCHES) SEBAGAI PENGGANTI DAGING SAPI (KALAU YANG TAKUT MAD COW, DSB) DAPAT MENGGUNAKAN DAGING AYAM BAGIAN PAHA ATAS. PAHA ATAS PADA AYAM DAPAT DIGOLONGKAN SEBAGAI RED MEAT YANG DAPAT DIGUNAKAN SEBAGAI SUBSTITUSI DAGING SAPI. 3. UNTUK YANG SENANG BAKSO URAT, PADA PEMBUATAN BAKSO SAPI DAPAT DICAMPUR GROUND BEEF DENGAN GROUND CHUCK. UNTUK PEMBUATAN BAKSO AYAM, CAMPUR PAHA ATAS (TIGH) DENGAN DRUM STICK . 4. UNTUK MENDAPATKAN BAKSO YANG KENYAL, DAPAT DIGUNAKAN BAKING SODA. GUNAKAN BAKING SODA SECUKUPNYA (KIRA-2 1/4 SDT UNTUK 21/2 CUP DAGING GILING HALUS). PENGGUNAAN BAKING SODA YG TERLALU BANYAK AKAN MEMBUAT RASA BAKSO GETIR (AGAK PAHIT). YIELD UNTUK 21/2 CUP DAGING GILING HALUS ADALAH KIRA-2 30 BUTIR BAKSO UKURAN SEDANG. 5. UNTUK MENDAPATKAN BAKSO YG KERAS, GUNAKAN TEPUNG TAPIOKA (TAPIOCA STARCH). BISA DIGUNAKAN TRIAL AND RIGHT (BUKAN ERROR) DENGAN CARA MEREBUS SEDIKIT ADONAN DI AIR MENDIDIH UNTUK MENGETAHUI APAKAH ADONAN SUDAH MENCAPAI TINGKAT KEKERASAN YG DIINGINKAN. KALAU MASIH KEEMPUKAN, TAMBAHKAN TEPUNG SEDIKIT DEMI SEDIKIT SAMPAI TINGKAT KEKERASAN YG DIINGINKAN. LEBIH BAIK MENAMBAH TEPUNG DARI PADA TERLALU BANYAK . 6. UNTUK MENDAPATKAN UKURAN BAKSO YANG KIRA-2 SAMA BESAR, DAPAT DIGUNAKAN BAKING DISH. TEMPATKAN ADONAN KE DALAM BAKING DISH, BAGI RATA SESUAI KEINGINAN (DIPETAK- PETAK DI BAKING DISH) BARU KEMUDIAN DIBUAT BULATAN-2 SEPERTI BOLA. BUAT BAKSO SEKALIGUS DALAM JUMLAH YANG BANYAK DAN SIMPAN DI LEMARI ES.
  • 20. CARA MEMBUAT BAKSO SENDIRI A. PILIHAN BAHAN - BAHAN UTAMA UNTUK MEMBUAT BAKSO 1. DAGING SAPI PILIH DAGING SAPI YANG MASIH SEGAR, BAHKAN YANG MASIH BERDARAH. DAGING SAPI YANG BEBAS URAT DAN SEDIKIT LEMAK SEPERTI DAGING LEMUSIR DAN GANDIK AKAN MENGHASILKAN BAKSO YANG TERBAIK MUTUNYA. BISA JUGA DIPAKAI DAGING PENUTUP, PAHA DEPAN, ATAU DAGING IGA. UNTUK BAKSO URAT, PILIH DAGING SENGKEL. MAKIN SEGAR MAKIN BAIK, KARENA DAGING SAPI YANG SEGAR AKAN MEGHASILKAN BAKSO YANG KUALITASNYA TERJAMIN 2. IKAN PILIH JENIS IKAN YANG BERDAGING PUTIH SEPERTI TENGGIRI, KAKAP, KERAPU, BELIDA, ATAU IKAN GABUS. SELAIN HASILNYA TAMPAK BERSIH (TIDAK GELAP), TEKSTUR BAKSONYA PUN LEBIH KENYAL. SEBAB IKAN BERDAGING PUTIH UMUMNYA MEMILIKI KANDUNGAN PROTEIN AKTIN DAN MYOSIN CUKUP TINGGI YANG MEMBUAT DAGING IKAN LEBIH PADAT, KOMPAK DAN MUDAH DIBENTUK (TIDAK BUYAR). BAKSO IKAN YANG BERMUTU BAIK BERWARNA PUTIH, MENGKILAP DENGAN TEKSTUR KENYAL, HALUS DAN TIDAK BERSERAT 3. UDANG PILIH UDANG YANG SEGAR, BUANG SUNGUTNYA YANG PANJANG, KEPALA DAN KULITNYA, REMAS-REMAS UDANG SECARA HATI-HATI DENGAN GARAM, LALU CUCI BERSIH, BARU CINCANG HALUS 4. AYAM DAGING AYAM TIDAK SEKENYAL DAGING SAPI, TETAPI KINI BANYAK YANG MEMANFAATKANNYA UNTUK BAKSO. YANG DIGUNAKAN ADALAH DAGING AYAM TANPA TULANG. PILIH AYAM YANG SEHAT, SEGAR DAN TIDAK TERLALU TUA B. TEKNIK MEMBUAT BAKSO 1. MEMBUAT ADONAN BAKSO UNTUK MEMBUAT ADONAN BAKSO, POTONG-POTONG KECIL DAGING, KEMUDIAN CINCANG HALUS DENGAN MENGGUNAKAN PISAU TAJAM ATAU FOOD PROCESSOR ATAU BLENDER. SETELAH ITU, HALUSKAN DAGING, ULENI DENGAN ES BATU ATAU
  • 21. AIR ES (10-15% BERAT DAGING) DAN GARAM (DAN BUMBU LAIN) SAMPAI MENJADI ADONAN YANG KALIS DAN PLASTIS SEHINGGA MUDAH DIBENTUK. SEDIKIT-SEDIKIT TAMBAHKAN TEPUNG KANJI AGAR ADONAN LEBIH MENGIKAT. PENAMBAHAN TEPUNG KANJI CUKUP 15-20% DARI BERAT DAGING, AGAR CITA RASA DAGING TETAP MENONJOL. ANDA BIAS BERKREASI DENGAN MENCAMPUR ATAU MENAMBAHKAN BAHAN LAIN KE DALAM ADONAN BAKSO UNTUK MENDAPATKAN TEKSTUR ATAU CITA RASA YANG LAIN. MISALNYA, CAMPUR DAGING AYAM DENGAN UDANG ATAU JAMUR CINCANG. BAHAN LAIN YANG BIAS DIPADU DENGAN DAGING, ANTARA LAIN PUTIH TELUR, TEPUNG PANIR, BISCUIT KEJU ATAU BISCUIT ASIN LAINNYA, SOUN, TAHU, DAUN BAWANG, BAWANG BOMBAY, DLL. AGAR CITA RASA BAHAN UTAMA TETAP MENONJOL, TAMBAHKAN BAHAN LAIN SEDIKIT SAJA. MEMBENTUK ADONAN BAKSO SETELAH MENDAPATKAN ADONAN YANG DIKEHENDAKI, ANDA BISA LANGSUNG MEMBENTUK BAKSO DENGAN MENGGUNAKAN 2 SENDOK. AMBIL ADONAN DENGAN SENDOK, LALU BENTUK BULAT DENGAN BANTUAN SENDOK SATU LAGI. BAGI MEREKA YANG MAHIR BISA MENGGUNAKAN TANGAN. AMBIL SEGENGGAM ADONAN, REMAS DAN TEKAN KEARAH IBU JARI. ADONAN YANG KELUAR DARI ANTARA IBU JARI DAN TELUNJUK AKAN MEMBENTUK BULATAN. AGAR ADONAN TIDAK LENGKET, OLESKAN SEDIKIT MINYAK GORENG PADA TELAPAK TANGAN ANDA. ADONAN YANG SUDAH DIBENTUK SEBAIKNYA LANGSUNG DIREBUS ATAU MASUKKAN KE DALAM AIR MENDIDIH HINGGA MATANG. TANDANYA : BOLA-BOLA BAKSO AKAN MENGAPUNG DI PERMUKAAN AIR. PEREBUSAN BAKSO BIASANYA BERLANGSUNG 10-15 MENIT. SETELAH DIANGKAT, MASUKAN KE DALAM AIR DINGIN,DAN BAKSO SIAP DIOLAH
  • 22. Cheese Stick Bahan: 350 gram tepung terigu protein sedang 75 gram keju cheddar, parut halus 150 gram margarin 3 butir telur ayam, kocok lepas 1 sdm tepung kanji 3 sdm air 1 sdt garam halus ½ sdt kaldu bubuk rasa ayam Minyak goreng secukupnya Cara Membuat: 1. Campur dalam satu wadah: tepung terigu, tepung kanji, kaldu bubuk dan garam menjadi satu. 2. Masukkan kocokan telur, keju parut, dan margarin. Aduk rata dengan tangan. 3. Tuang air sedikit demi sedikit hingga adonan kalis. 4. Bentangkan alas plastik di atas meja, ambil sedikit adonan lalu giling dengan gilingan berupa kayu atau gilingan plastik. Setelah adonan tipis, potong memanjang dengan pisau, lalu potong menjadi lebih pendek. 5. Bisa juga Anda gunakan alat penggiling khusus. Giling tipis terlebih dahulu, lalu ganti dengan cetakan cheese stick. 6. Susun adonan yang telah dicetak, agar tidak saling lengket, taburi tipis-tipis dengan tepung terigu. 7. Goreng adonan dalam minyak panas. Pastikan adonan yang digoreng terendam sempurna agar hasilnya bagus. Tunggu hingga berwarna kuning kecokelatan. Angkat, tiriskan. 8. Tunggu hingga cheese stick dingin, baru masukkan ke dalam wadah atau toples dengan tutup rapat
  • 23. Resep Bahan Cheese Stick : 200 gram tepung terigu protein sedang 50 gram tepung sagu 125 gram keju cheddar parut 2 butir telur 1/2 sendok teh baking powder 1 sendok teh garam 1 sendok makan bumbu jagung bakar minyak untuk menggoreng Cara Membuat Cheese Stick : Aduk bahan sampai bergupal. Giling tipis digilingan mi dengan ketebalan no.4 (paling tebal no. 7). Potong dengan pemotong mi yang lebar. Potong panjang 15 cm. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang dan kering. Untuk 450 gram Tips : Dapat juga disajikan dengan taburan bubuk keju.
  • 24. Resep Bikin Kentang Goreng Renyah Resep kentang goreng SPECIAL: 1kg kentang (pilih yang berbentuk lonjong dan bundar, kalau varietas bisa pilih Russet Burbank seperti yang dipakai McD/KFC) 2 siung bawang putih diiris tipis 1 sdm garam (atau sesuai selera) Air mentah/matang 500ml atau sampai seluruh kentang terendam sempurna. Penyedap rasa, penambah aroma, atau perasa apa saja (misalnya masako atau cabe bubuk kalau mau pedas) Minyak untuk menggoreng secukupnya (tips: pakai minyak sayur biar hasilnya lebih enak) Cara memasak: Kentang dikupas kulitnya kemudian dicuci dengan air bersih dan diiris memanjang (kira-kira seperti di restoran fast food) Masukkan kentang yang telah diiris ke dalam panci,campurkan garam,bawang putih, dan air. Rebus hingga air dalam panci mendidih sambil diaduk. Tiriskan kentang dan siram dengan air dingin. Goreng kentang dalam minyak panas hingga hampir matang kira-kira 1–20 menit (hingga kentang mengeras, tapi jangan sampai kecoklatan) kemudian ditiriskan. Diamkan kentang yang telah digoreng tersebut hingga menjadi dingin (biasanya sekitar 1 jam), taburkan bumbu/penyedap rasa (bisa juga perasa lainnya seperti cabe bubuk) kemudian masukkan ke dalam freezer. Jika ingin dimasak, goreng kembali kentang tersebut sampai matang dan berwarna kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan. Beres dech. Kentang goreng spesial siap dihidangkan panas-panas dengan sambal botolan. Tips: sebelum disajikan, pastikan minyak yang menempel pada kentang benar-benar hilang, caranya dengan menggunakan tissue bersih yang ditempatkan di dasar mangkuk/piring agar minyaknya cepat diserap. Kentang yang digoreng dengan cara ini lebih awet (tidak gampang lembek) dan tentunya renyah. Selamat mencoba
  • 25. Resep Baru Kue Bawang: Keripik Bawang Keju Bahan-bahan Resep Kue Bawang Keju: 1. 250 gram tepung terigu 2. 50 gram tepung kanji 3. 1/4 sdt soda kue 4. 50 ml minyak goreng 5. 1 butir telur 6. 25 ml air 7. 100 gram keju cheddar, parut Bumbu yang dihaluskan: 1. 10 butir bawang merah 2. 1/2 sdt merica 3. 1 sdt garam Cara membuat Kue Bawang Keju: 1. Langkah pertama, ayak tepung terigu, tepung kanji, soda kue, sisihkan. 2. Lalu sduk minyak goreng, telur, air sampai rata. 3. Kemudian tuang campuran minyak ke dalam campuran tepung, masukkan bumbu halus dan keju. Aduk rata. Diamkan selama 15 menit. 4. Selanjutnya giling tipis adonan lalu potong-potong. Goreng dalam minyak panas sampai kekuningan dan renyah. 5. Setelah dingin masukkan ke dalam stoples lalu sajikan.
  • 26. Camilan yang satu ini memang enak buat jadi temen nonton Piala Dunia 2010 yang mulai seru-serunya. Apakah Anda ikut nonton bareng suami atau menghidangkan keluarga Anda, kentang goreng alami bikinan sendiri pastinya lebih sehat daripada yang dijual instan di supermarket atau di restoran fastfood (cepat saji) yang mengandung bahan kimia. Cara pembuatan kentang goreng crispy ini pun tidak susah kok. Bahan-bahan: Kentang mentah Terigu lencana merah Air untuk merebus Cara Pembuatan 1. Kentang dipotong persegi panjang, lalu dicuci sekitar 4 sampai 5 kali untuk menghilangkan getah kentang. Getah inilah yang membuat kentang cepat lembek setelah di goreng. 2. Setelah air cucian terlihat cukup bening, siapkan rebusan air. Rebus kentang yang telah dicuci, jangan terlalu lama kira2 cukup 1 menit. 3. Tiriskan kentang, selagi panas taburi tepung terigu dan perisa lain sesuai dengan selera. Jangan menambahkan tepung beras (walaupun tepung beras atau aci dapat membuat gorengan semakin renyah). 4. Taburi tepung selagi panas 5. Ratakan dengan cara diaduk perlahan agar tepung menyelimuti seluruh batangan kentang. 6. Simpan didalam kulkas selama 1 jam atau lebih sampai akan digoreng. Jangan di dalam freezer, kecuali jika ingin disimpan dalam waktu yang cukup lama ( 2minggu). 7. Siapkan minyak panas yang masih baru, goreng kentang hingga seluruhnya terendam minyak. Minyak harus dalam keadaan benar2 panas. 8. Sajikan, dan siap disantap.
  • 27. RESEP KUE AKAR KELAPA Bahan: 1. 150 gr gula pasir 2. 600 gr tepung beras 3. 120 gr tepung ketan 4. ½ sdt soda kue 5. 2 kuning telur 6. 100 gr mentega 7. ½ sdt garam 8. 400 ml santan kental 9. Minyak goreng secukupnya Cara Membuat Resep Kue Akar Kelapa: 10. Tepung beras dan tepung ketan diayak agar halus. Sisihkan 11. Kocok dengan mixer kuning telur, mentega, gula dan garam sampai lembut. Masukkan kedua tepung dan soda kue. Terus aduk sambil dituangi santan 12. Cetak adonan dengan menggunakan cetakan kue semprit. Buat adonan agak panjang diatas wadah yang cukup lebar(dikumpulkan dulu)
  • 28. KUE AKAR KELAPA KEJU Bahan kue akar kelapa keju 150 gr kelapa setengah tua 75 gr keju cheddar panas 220 gr tepung ketan 25 gr tepung kanji 5 telur 1 1/2 sdt garam 1 liter minyak goreng Cara membuat kue akar kelapa keju Kelapa diparut kasar terlebih dahulu, lalu disangrai. Kocok telur sampai menyatu, masukan garam dan keju aduk sampai rata. Tambahkan tepung ketan dan tepung kanji Aduk lagi sampai rata. Setelah adonan jadi, masukkan adonan kedalam plastik yang diberi cetakan bintang. Cetak kedalam minyak dingin sepanjang kira-kira 7 – 10 cm (tergantung selera). Goreng adonan hingga mengembang, dinginkan api sehingga matang merata.
  • 29. Kue Biji Ketapang Bahan: - 500 gram tepung terigu serba guna - 150 gram tepung sagu - 100 gram tepung maizena - 200 gram gula pasir - 1/2 sendok teh vanili - 250 gram kelapa parut, sangrai hingga kering - 2 butir telur - 100 gram mentega - 250 ml santan kental siap pakai - 1/2 sendok teh garam Cara Membuat: Di mangkuk besar campur tepung terigu, tepung maizena, tepung sagu, gula, kelapa sangrai, garam dan vanili hingga rata. Panaskan santan, aduk hingga mendidih, kemudian masukkan mentega. Aduk terus hingga mentega cair. Sisihkan. Buat lubang ditengah-tengan campuran tepung, masukkan telur. Aduk rata dengan menggunakan spatula atau sendok kayu. Masukkan santan dan mentega panas. Aduk hingga menjadi adonan yang kalis. Bagi adonan menjadi beberapa bagian, gilas adonan hingga agak pipih ketebalan sekitar 1 cm. Kemudian potong memanjang dengan lebar 1 1/2 cm, gunting-gunting adonan dengan posisi miring selebar 1 cm. Taburi dengan tepung agar tidak lengket. Goreng adonan di dalam minyak panas hingga kuning keemasan. Angkat dan tiriskan dengan menggunakan tissue dapur. Jika telah dingin masukkan kue ke dalam stoples yang tertutup rapat.
  • 30. Sate Daging Cincang Resep diadaptasikan dari buku 500 Resep Masakan & Kue Sisca Soewitomo - Sate Daging Cincang Untuk 8 -10 tusuk sate Bahan: - 300 gram daging sapi, cincang halus - 1 butir telur - 2 sendok makan kecap asin - 1 sendok teh madu - 1 sendok makan air asam jawa - 2 sendok makan minyak untuk menumis - 2 lembar daun jeruk, iris halus Bumbu yang dihaluskan: - 5 butir bawang merah - 2 siung bawang putih - 1 sendok teh ketumbar - 1/2 sendok teh jintan - 1 sendok teh garam - 1/2 sendok teh merica bubuk Bahan saus kacang: - 200 ml air - 3 sendok makan kecap manis - 2 lembar daun jeruk - 1 sendok makan gula jawa - 1/2 sendok teh garam, tambahkan jika kurang asin Bahan & bumbu saus kacang yang dihaluskan: - 100 gram kacang tanah goreng - 3 siung bawang putih
  • 31. Cara membuat: Siapkan wajan, panaskan minyak dan tumis bumbu halus bersama daun jeruk hingga harum dan matang. Masukkan kecap asin, air asam jawa, madu. Aduk rata, angkat.
  • 32. Tuangkan tumisan bumbu ke daging cincang, aduk rata. Tambahkan madu dan telur. Cicipi rasanya. Siapkan sebuah tusukan sate, sebaiknya gunakan tusukan sate yang lebar agar bisa menahan daging dengan baik, bisa dibuat dari bambu atau seperti saya menggunakan sumpit kayu yang masih menempel menjadi satu. Ambil sekitar 1 sendok makan penuh adonan daging, kepalkan hingga padat di ujung bagian tusukan sate. Bungkus dengan selembar alumunium foil hingga rapat. Lakukan hingga seluruh adonan habis terbungkus. Bakar sate di atas bara api atau pemanggang kawat seperti yang saya lakukan, hingga permukaan alumunium foil tampak kecoklatan. Balik-balikkan sate selama dipanggang agar merata matangnya. Angkat. Membuat saus kacang:
  • 33. Rebus air di panci kecil bersama semua bumbu dan bahan saus kacang hingga mendidih, matang dan kental. Aduk-aduk saus selama direbus. Cicipi rasanya dan angkat. Menyiapkan sate: Buka alumunium foil pembungkus sate dengan hati-hati agar sate tidak lepas dari tusuknya. Tata di piring datar, lengkapi dengan irisan daun kol, tomat merah, bawang merah dan ulekan cabai rawit merah kasar. Terakhir siram dengan saus kacang dan kucuran jeruk nipis dan kecap manis. Mantap dengan nasi hangat! Selamat makan. LinkWithin
  • 34. Resep Kue Donat Jco Bahan A : Resep Kue Donat Jco - 850 gr tepung terigu "Cakra" / tepung terigu Jepang (Komachi) - 30 gr ragi instant - 10 gr garam - 600 ml air matang (kalo pake tepung cakra, kurangi 75 - 100 ml) Bahan B : - 200 gr tepung terigu "cakra" / tepung terigu Jepang - 10 gr garam - 60 gr susu bubuk FC - 125 gr gula pasir - 100 gr telur - 125 gr mentega putih / shortening Cara Membuat : 1. Aduk bahan A sampai rata, istirahatkan selama 90 menit diwadah tertutup, jadikan sebagai bahan biang. 2. Campur adonan A dengan bahan B, lalu uleni sampai kalis. Lk. 10 menit. Istirahatkan diwadah tertutup selama 15 menit. 3. Gilas tipis adonan setebal lk. 1 cm, diamkan 10 menit, cetak dengan cetakan bentuk donat, diamkan 10 menit lagi. 4. Goreng dalam minyak padat dengan api kcil saja hingga berwarna kuning kecoklatan. 5. Angkat, dinginkan. Beri topping sesuai selera. Demikian info tentang resep kue donat jco. Semoga info tentang resep kue donat jco bermanfaat bagi para pengunjung setia di forumkami.
  • 35. Resep Kue Donat Lembut Bahan : Resep Kue Donat Lembut 1. 500 gr tepung terigu protein tinggi (pake yg serba guna juga bisa) 2. 100 gr gula pasir 3. 11 gr ragi instant 4. 1/4 sdt baking powder 5. 1/2 sdt garam 6. 2 kuning telor 7. 100 gr mentega 8. 250 ml susu cair dingin. Cara Membuat : 1. Pertama-tama cara membuat donat yaitu campur jadi satu yaitu tepung terigu, gula pasir, ragi instant, Baking Powder dan garam. kemudian duk hingga rata. 2. Kemudian rambahkan kuning telur, aduk dan remas remas hingga rata dan berbutir halus. 3. Tambahkan mentega, aduk dan remas kembali rata. 4. Kemudian tuangkan susu cair sedikit demi sedikit sambil aduk hingga rata. Kemudian uleni adonan hingga licin dan kalis atau tidak lengket ditangan, kira- kira 15 menit. Bulatkan adonan, tutup dengan lap basah dan bersih. Diamkan 1 jam. 5. Bagi adonan menjadi 30 buah bola. Diamkan kembali 1 menit. 6. Kemudian lubangi bola ditengah dengan menggunakan jari atau pake cetakan donat 7. Kemudian goreng dalam minyak panas dengan api kecil hingga mengembang dan kecoklatan. 8. akhirnya jadilah tips Cara Membuat Donat, kemudian Angkat dan Tiriskan. Demikian info tentang resep kue donat lembut. Semoga info tentang resep kue donat lembut ini bisa membantu dalam menyajikan hidangan untuk keluarga anda.
  • 36. Resep Kue Donat Sederhana Bahan : -300 g tepung terigu -1/2 bks (5,5 g) ragi instan -3 kuning telur ayam, kocok 2 sdm margarin -150 ml susu cair hangat -minyak untuk menggoreng Olesan: -100 g cokelat masak pekat, lelehkan -100 g meisjes/cokelat beras Cara Membuat : -Campur tepung terigu dan ragi, aduk rata. -Tambahkan telur dan maragarin sambil uleni hingga rata. -Tuangkan susu sedikit demi sedikit sambil uleni hingga kalis benar. Bulatkan adonan, taruh di tempat hangat selama 45 menit hingga mengembang dua kali semula. -Kempiskan adonan, bagi menjadi 12 bagian. Bulatkan masing-masing lalu – bentuk dengan tangan hingga berlubang tengahnya. -Taruh di loyang bersemir minyak dan biarkan selama 10 menit hingga mengembang. -Panaskan minyak banyak di atas api kecil. Goreng donat hingga kecokelatan dan matang. --- -Angkat, tiriskan dan dinginkan. -Olesi permukaan tiap donat dengan cokelat leleh. Taburi dengan cokelat dan diamkan hingga mengeras. Sajikan. Demikian info tentang resep kue donat sederhana
  • 37. KUAH BAKSO Bahan: Tulang dengkul sapi 500 gr Tetelan dan lemak sapi, potong kecil-kecil Bumbu: 15 siung bawang putih 10 siung bawang merah 1 sdt merica 1/4 sdt pala bubuk 2 sdm minyak goreng Garam secukupnya Cara membuat kuah bakso: 1. Rebus tulang dengkul sapi dengan menggunakan 5 ltr air 2. Rebus sampai hanya tersisa kira-kira 3 liter air. 3. Haluskan bawang putih, bawang merah, merica, dan pala. 4. kemudian tumis bumbu yang sudah dihaluskan tadi sampai harum. 5. Masukkan bumbu yang sudah ditumis ke dalam air rebusan tulang dengkul sapi. 6. Masukkan pala dan garam. 7. Tunggu sampai mendidih dan kuah bakso siap digunakan.
  • 38. Resep kuah bakso Bahan-bahan kuah bakso: 8 liter air 3 kg tulang kaki sapi/tulang sumsum sapi Bumbu-bumbu halus: 16 btr kemiri 1 sdm lada 5 sdm minyak goreng 16 siung bawang merah 8 siung bawang putih Cara membuat kuah bakso: Siapkan wajan, panaskan minyak. Tumis bumbu halus hingga matang dan harum, angkat. siapkan panci, masukkan tulang kaki sapi/ tulang sumsum sapi dan bumbu tumis. Rebus hingga air mendidih dan kuah harum. Sajikan panas bersama bakso dan isi bahan lainnya.
  • 39. Resep Masakan - Resep Tahu Bakso Kuah Bahan-bahan: 250 gr daging cincang 100 gr udang basah 30 buah tahu besar 1 putih tekur 1 batang daun bawang, diiris 1 sendok makan tepung kanji 1/2 sendok teh lada halus garam secukupnya Cara memasak: Udang dicui, dikupas, dicincang halus Tahu dipotong bentuk segitiga, belah bagian tengahnya Daging cincang dicampur dengan udang halus Masukkan kanji, telur, lada, irisan daun bawang dan garam secukupnya Isi tahu satu persatu dengan campuran daging tadi Kemudian kukus sampai matang Buatlah kaldu secukupnya untuk kuah, kemudian masukkan tahu isi dan tambahka irisan daun bawang agak kasar Didihkan lagi, kalau sudah mendidih, angkat Bila suka tambahkan bawang goreng secukupnya
  • 40. Resep Kue Semprit Coklat A.Bahan-Bahan : 1. tepung terigu = 250 gram 2. mentega = 200 gram 3. coklat bubuk = 60 gram 4. kuning telor ayam = 3 butir 5. gula halus = 200 gram B. Cara Memasak : 1. gula dan margarin di aduk pakai mixer 2. masukkan kuning telur sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga memutih 3. serbuk cokelat dan tepung terigu diaduk-aduk hingga rata 4. setelah rata dibentuk dengan somprotan dengan bentuk bunga atau sesuai selera 5. panggang dalam oven hingga kue menjadi matang 6. kue siap dihidangkan
  • 41. RESEP KUE SEMPRIT BAHAN : Kuning telur 10 butir Santan kental 10 gram Mentega 400 gram Tepung terigu 700 gram Jeruk sitrun 2 biji Gula 400 gram CARA MEMBUATNYA : 1.Kocok mentega gingga kental dan mekar. 2.Masukkan menjadi satu tempat antara lain kuning telur, gula serta parutan sitrun, sambil diaduk sampai rata 3.Kemudian sanatan kental dan tepung dimasukkan dan aduk terus sampai rata 4.Setelah adonan siap, cetak lah adonan dengan spuit di atas loyang 5.Siap di pan
  • 42. IKAN BAKAR Bahan: 1 ekor ( 500 g ) ikan kuwe segar yang sudah dibersihkan 1 sdm air jeruk nipis Bumbu Olesan: 2 sdm minyak sayur 2 sdm kecap manis 2 sdm air jeruk limau Haluskan: 5 buah cabai merah keriting 3 buah cabai rawit merah 3 siung bawang putih 2 butir bawang merah ½ sdt gula pasir 1 sdt garam Cara membuat: Ambil ikan, kemudian belah membujur badan ikan hingga terbuka salah satu sisi badannya. Buat bumbu olesan dengan cara: aduk minyak, kecap, jeruk dan bumbu halus sampai rata. Lumurkan bumbu olesan yang sudah jadi pada badan ikan hingga rata. Bakar di atas bara api arang sambil balik dan olesi sisa bumbu sampai rata. Bakar hingga kering dan matang. Angkat, dan sajikan panas. Ikan bakar yang sudah matang akan menghasilkan rasa yang mantab dari olesan bumbu yang meresap kedalam daging ikan. Namun kulit luarnya tetap garing dan renyah. Resep ikan bakar diatas bisa disajikan untuk dua orang. Berminat? Selamat mencoba!
  • 43. BAWAL BAKAR Bumbu : BM (bawang merah) BP (bawang putih) Kemiri Kunyit (sedikit saja) Garam Cara Membuat : 1. Bawal dibelah 2, tapi jangan sampai putus 2. Bawal di beri perasan jeruk nipis dan garam 3. Semua bumbu diatas diulek sampai halus, kemudian di olesi di permukaan ikan sampai tertutup bumbu. 4. Bakar tiap sisinya 10 menit. Kalau bakarnya pakai oven pakai api atas (broil). Sambel Terasi Segar (tidak digoreng): Cabe Merah Terasi Bawang Merah sedikit Tomat. Semua diulek, Tidak perlu diberi garam karena terasi biasanya sudah asin. Tidak perlu gula jawa/gula pasir. Sambel kecap : Kecap Bawang Merah Cabai Rawit Tomat
  • 44. OPOR AYAM Bahan Untuk Resep Opor ayam : 1/2 kg ayam 1 butir kelapa 10 buah bawang merah 3 siung bawang putih 5 butir kemiri 1/2 sendok makan ketumbar 1/4 sendok makan jintan 1/4 sendok makan merica 1 cm laos 2 lembar daun salam 1 batang sereh 1/2 sendok makan gula merah garam dan ketupat secukupnya Cara membuat Opor ayam : 1. Bersihkan ayam lalu potong-potong, sisihkan. 2. Parut kelapa, peras hingga menghasilkan santan kental dan santan cair, sisihkan. 3. Haluskan semua bumbu kecuali sereh, daun salam dan laos. 4. Masukkan santan cair dalam panci, tambahkan bumbu halus, aduk rata hingga mendidih. 5. Masukkan daging ayam, tuangi dengan santan kental. 6. Masak hingga daging ayam matang. 7. Sajikan dengan ketupat. Untuk 2 porsi
  • 45. Sambal Goreng Krecek Bahan : 100g kacang tolo, rendam 1-2 jam, rebus sampai lunak, angkat 100g krecek, cuci bersih, tiriskan 3 sdm minyak goreng 2 cm lengkuas, memarkan 2 lbr daun salam 1750 ml santan dari 1/2 btr kelapa 30 bh cabai rawit merah Bumbu Halus : 75g cabai merah besar 8 btr besar bawang merah 4 siung besar bawang putih 4 btr kemiri 50g kacang tanah 2 1/2 sdm gula merah sisir 1 sdt terasi 1 sdm garam 1 sdm air asam jawa kental Cara Membuat : Panaskan minyak, tumis bumbu halus, masukkan lengkuas dan daun salam. Aduk hingga berbau harum dan matang. Tuangi santan, masak sambil ditimba-timba hingga mendidih. Masukkan kacang tolo, krecek, dan cabai rawit. Masak selama 20 menit sambil sesekali diaduk hingga krecek lunak, menyerap bumbu. Home › Masakan Indonesia › SAMBEL GORENG KRECEK
  • 46. RESEP SAMBEL GORENG KRECEK BAHAN : ► 2 sdm minyak goreng untuk menumis. ► 3 lembar daun salam. ► 2 ruas jari lengkuas, memarkan. ► 800 cc santan dari 1 butir kelapa. ► 300 gr krecek goreng [kerupuk kulit khusus untuk sayur]. ► 100 gr kacang tolo, rebus setengah matang, tiriskan. ► 1 sdt gula pasir. ► Garam sesuai selera. ► 50 gr cabai rawit utuh. BUMBU YANG DIHALUSKAN : ► 7 buah bawang merah. ► 4 siung bawang putih. ► 7 buah cabai merah, sebagian buang bijinya. ► 1/3 sdt terasi bakar. CARA MEMBUAT SAMBEL GORENG KRECEK : ► Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun salam, dan lengkuas sampai harum. Tuang santan sedikit demi sedikit sambil diaduk perlahan, sampai mendidih. Masukkan krecek, kacang tolo, gula pasir, dan garam. Aduk perlahan agar santan tidak pecah, sampai mendidih. ► Kecilkan apinya, masukkan cabai rawit utuh, aduk. Masak terus sambil sesekali diaduk perlahan. Setelah kuah mulai mengental, angkat. Sajikan bersama nasi dan pelengkap lainnya.
  • 47. Semur Daging Bahan: 3 sendok makan mentega 4 siung bawang putih, iris halus 6 butir bawang merah, iris halus 3 cm jahe, memarkan 500 gram daing sapi bagian paha atas, potong-potong 5 sendok makan kecap manis Pala, merica, garam halus secukupnya 3 butir cengkeh 3 gelas air Bumbu penyedap secukupnya 1 sendok makan bawang goreng untuk tabur Cara membuat: 1. Panaskan mentega. Tumis bawang dan jahe sampai harum. 2. Masukkan daging. Aduk-aduk. 3. Masukkan kecap, bumbu penyedap dan air. 4. Masak sampai daging empuk dan air hampir mengering. 5. Angkat. Tabur bawang goreng.
  • 48. SEMUR DAGING ala Betawi Bahan Resep Semur Daging: 500 gr daging sapi 5 sdm kecap manis 250 ml air 2 cm lengkuas, memarkan 2 lbr daun salam 2 btg serai 2 sdm minyak bawang goreng untuk taburan Haluskan: 6 bh bawang merah 3 siung bawang putih 2 cm jahe 3 btr kemiri goreng ¼ sdt terasi Taburan: 1 sdt lada, sangrai, haluskan 1 sdt jinten sangrai, haluskan Cara membuat Semur Daging: Siapkan wajan, masukkan daging, bumbu halus, kecap manis, lengkuas, daun salam, minyak, dan serai. Remas-remas daging sampai terlumuri dengan bumbu. Jerangkan di atas api kecil, tambahkan sisa air masak sampai semur matang dan empuk. Bila semur daging belum empuk dapat ditambahkan air panas secukupnya. Setelah semur matang, tambahkan bumbu jinten dan lada yang sudah disangrai sebanyak ½ sendok teh, aduk rata. Sajikan dengan taburan bawang goreng Tips: • Lumuri daging dengan bumbu terlebih dahulu, diamkan sebentar agar bumbu benar-benar meresap.
  • 49. Bahan: ½ kg daging iris tipis 4 cm kayu manis 4 butir cengkih 6-8 sdm kecap manis (tergantung selera) 50 gr tomat potong kecil-kecil 750 ml air Bawang goreng untuk taburan Bumbu diHaluskan: 7 butir bawang merah 4 butir bawang putih 4 butir kemiri pala secukupnya 1 sdt merica 2 sdt garam ½ cm jahe Cara membuat: Tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan potongan daging, aduk hingga kaku. Tambahkan kecap, air, kayu manis , cengkih, tomat. Masak dengan api kecil hingga daging empuk dan kuah kental. Angkat, taruh dalam wadah lalu taburi dengan bawang goreng dan hidangkan.
  • 50. Semur Daging Bahan : 300 gr daging sapi bagian sengkel, iris 4 X 4cm 3 sdm kecap manis 4 butir cengkeh ½ sdt pala bubuk 1½ sdt garam 2 cm jahe, memarkan 3 sdm bawang goreng 750 ml air Bumbu Halus : 5 butir bawang merah 3 siung bawang putih 5 butir kemiri sangrai 2 sdt ketumbar sangrai ¼ sdt merica Cara membuat : 1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan daging, aduk hingga daging berubah warna. 2. Tambahkan kecap manis, pala bubuk, cengkeh, garam dan jahe. Aduk hingga bumbu meresap. 3. Tuang 100 ml air. Tutup panci dan biarkan hingga air hampir kering. Tambahkan kembali 100 ml air dan masak kembali sampai air hampir kering. Begitu seterusnya hingga air habis dan daging empuk. Penambahan terakhir, kuah tidak dibiarkan sampai kering tetapi sampai kental saja. Sajikan semur daging ini dengan taburan bawang goreng.
  • 51. Semur bola2 daging Bahan : ½ kg daging sapi, dicincang minyak goreng secukupnya bawang goreng utk taburan bumbu bola2 daging (haluskan) : 2 btr bawang putih ¼ sdt merica butiran ¼ biji pala ½ sdt garam bumbu semur : 3 btr bawang putih 3 btr bawang merah 3 btr kemiri 1 cm jahe (bumbu semur diatas dihaluskan dan dicampur) ¼ sdt merica butiran, haluskan ¼ btr biji pala, haluskan ½ btr tomat kecap manis secukupnya 1 sdm gula putih garam secukupnya (kurleb 1/2 sdt) air secukupnya Cara membuat : Campur daging cincang dg bumbu halus bola2 daging, remas2 hingga rata, bentuk bulat2. Panaskan minyak goreng secukupnya, goreng bola2 daging hingga terlihat kaku/kenyal dan agak kecoklatan, dg suhu yg sedang saja, angkat. Sisa minyak penggorengan daging tersebut diambil sedikit untuk menumis bumbu halus semur, tumis hingga harum, masukan tomat, aduk lagi hingga rata. Masukan air secukupnya, dan bola2 daging yg sudah digoreng hingga agak terendam, beri garam, gula, kecap (hingga berwarna coklat kehitaman), merica dan biji pala yg sudah dihaluskan, aduk hingga rata, biarkan hingga air menyusut dan menjadi kuah yg kental. Angkat taburi dengan bawang goreng
  • 52. SOP DAGING Bahan: 250 ml air 6 sdm gula pasir 150 ml kecap asin jepang 50 ml kecap manis 10 siung bawang putih (cincang halus) 1,5 liter kaldu sapi 750 gram daging sapi has luar (iris) 1 buah bawang bombay (iris) 3 batang daun bawang (potong) 3 batang wortel (potong-potong) 5 lembar sawi putih (potong-potong) 6 buah jamur shiitake (iris) 300 gram tahu sutera (potong-potong) 50 gram soun (rendam air hangat hingga lunak, tiriskan) 6 butir telur garam dan merica Cara membuat: 1. didihkan air bersama gula pasir, angkat dan dinginkan. 2. Tambahkan kecap asin jepang, kecap manis dan bawang putih, aduk rata. 3. Panaskan sedikit minyak sayur, masukkan kaldu, didihkan. 4. Masukkan daging sapi, masak hingga berubah warna. 5. Masukkan bawang Bombay, daun bawang, wortel, sawi dan jamur shiitake. Masak hingga sayuran setengah matang kemudian masukkan tahu sutera dan soun. 6. Masak sebentar lalu tambahkan telur. Wajan ditutup sambil dimasak sebentar kemudian angkat.
  • 53. SOP BUNTUT Bahan : * Buntut Sapi ½ kg * Wortel 6 bh, potong * 3 cm belah dua memanjang * Kentang 3 bh, potong dadu * Daun Seledri cincang halus * Irisan Bawang Merah goreng * Mentega 3 sdm Bumbu : * 3 siung bawang putih * Lada butir sesuai selera * Biji Pala * 1 cm * Garam secukupnya * Penyedap rasa secukupnya * Gula pasir 1 sdt * Kayu Manis 1 cm * Cengkeh 5 bh Cara Membuat : 1. Rebus buntut sapi selama + 1 jam atau sampai daging agak empuk. 2. Haluskan bawang putih, lada, biji pala dan garam lalu goring dalam mentega 3. Masukan cengkeh dan kayu manis, setelah harum angkat lalu masukan pada rebusan buntut sapi. 4. Masukan wortel dan kentang, rebus sampai matang 5. Masukan daun seledri, penyedap rasa dan gula 6. Aduk rata, matikan api dan taburi dengan bawang merah goreng. 7. Siap disajikan
  • 54. RESEP : SOP DAGING SAPI Bahan Sop Daging Sapi 400 gram daging sapi tanpa lemak satu tray styrofoam sayuran (isi: 3 batang wortel, 1/4 potong kol/kubis, 1 kentang, buncis, seledri, daun bawang) 1 sachet bumbu instan Sop 1 sachet royco kaldu sapi Cara Memasak Sop Daging Sapi - masukkan daging dan 4 gelas air, tutup rice cooker, pencet cook - cuci sayuran, tiriskan - kupas kentang, potong2 sesuai selera - kupas wortel, buat 5 sayatan sepanjang batangnya, potong2 tipis sehingga menjadi bentuk bunga - potong2 kubis ukuran 3 x 3 cm - potong & buang ujung2 buncis, potong2 buncis ukuran seruas jari - kalau daging sudah berubah warna, switch ke warm - keluarkan daging, potong2 ukuran dadu (1 x 1 cm) atau sesuai selera - masukkan kembali daging yang sudah dipotong-potong, switch ke cook - masukkan 1 sachet bumbu instan Sop ke dalam rice cooker, aduk rata - masukkan semua sayuran dalam larutan bumbu, tutup dan diamkan sampai bumbu meresap - tambahkan 2 gelas air panas dan 1 sachet royco, aduk rata, switch ke warm *daging bisa diganti pakai buntut / iga sapi, tapi rebusnya lebih lama. Posted by inforesep On July - 13 - 2009
  • 55. Sop Iga Resep Bahan Sop Iga : iga 1 kg, bersihkan dan potong-potong air secukupnya wortel 100 gram, kupas, potong sesuai selera, rebus kentang 100 gram, kupas, potong sesuai selera, rebus bunga kol 100 gram, potong perkuntum, rebus tomat 50 gram, potong dadu kecil bawang daun 30 gram iris tipis Resep Bumbu Sop Iga : seledri 10 gram, iris tipis bawang merah 15 gram, iris tipis bawang putih 25 gram, iris tipis bawang bombay 15 gram, iris tipis garam 50 gram kaldu ayam bubuk 2 sendok teh merica bubuk 15 gram pala 10 gram gula pasir 10 gram Cara Membuat Sop Iga : 1. Panaskan air hingga mendidih. 2. Masukkan iga, rebus hingga iga lunak. 3. Secara terpisah, didihkan air hingga mendidih. Masukkan semua bumbu, didihkan. 4. Tambahkan iga beserta kaldunya, masak hingga bumbu meresap dan kuah menyusut. 5. Atur sayur dalam mangkuk saji, tambahkan iga beserta kuahnya. Sajikan dengan tomat dan bawang daun.
  • 56. OPOR AYAM Bahan : 1 ekor ayam potong kecil-kecil dicuci lalu rebus sebentar supaya lemaknya agak berkurang buang airnya 3 lbr daun salam 500ml santan kental Bumbu halus/diblender: 5 butir bawang merah 4 butir bawang putih 4 butir kemiri 1 sdt ketumbar 1btg serai dipotong2 2cm lengkuas Cara membuat: Panaskan minyak secukupnya lalu tumis bumbu halus dan daun salam sampai harum lalu masukan ayamnya aduk lalu masukan santan masak sampai santan memdidih dan bumbu meresap ke dalam ayam, setelah itu angkat sajikan dengan ditaburi bawang goreng.
  • 57. Resep Daging: Tongseng Praktis Bahan: 300 gram daging kambing/sapi,potong kecil 1 bungkus bumbu gule instan 750 ml air untuk merebus daging 500 ml santan encer Bumbu tambahan untuk tongseng: 6 butir bawang merah, iris tipis, goreng 3 siung bawang putih, iris tipis 3 buah cabai rawit, iris kasar 100 g daun kol, iris kasar 1 batang daun bawang, iris kasar 1 buah tomat merah, iris kasar 1 sdt garam 1 sdt garam 3 sdm kecap manis Cara Membuat : Rebus daging kambing dengan bumbu gule instan dan air. Masak sampai daging empuk dan kuah menyusut. Tambahkan santan encer, masak sampai mendidih. Masukkan bumbu tambahan dan sayuran kecuali cabai rawit dan tomat. Masak sampai sayuran layu, tambahkan bumbu jika ada yang kurang. Masukkan cabai rawit dan tomat. Aduk sebentar, angkat. Sajikan hangat dengan nasi putih.
  • 58. Resep : Orak- Arik Telur Bahan : 3 butir telur ayam 2 bawang merah, iris tipis 1 bawang putih iris tipis 1 bawang bombay, iris kasar Daun bawang, seledri secukupnya (iris tipis) 1 buah wortel, iris korek api Kubis secukupnya (ambil daun mudanya) Garam secukupnya Lada secukupnya Minyak goreng Cara membuatnya : 1. Kocok lepas telur dan sisihkan. 2. Tumis semua bumbu sayur (semua bawang, daun bawang + seledri wortel dan kubis) sampai dengan layu, kemudian masukan bumbu, seperti garam, lada, dan penyedap jika suka, sampai dengan harum 3. Masukan telur yang sudah di kocok lepas ke dalam tumisan sayuran, aduk hingga telur beracmpur rata dan matang 4, Angkat dan sajikan dengan nasi hangat atau bisa juga untuk isi roti untuk sarapan pagi keluarga Anda. Selamat menikmati
  • 59. RESEP MASAKAN ORAK-ARIK TELUR KORNET RESEP MASAKAN ORAK-ARIK TELUR KORNET Bahan: 1. 100 gram kornet 2. 4 butir telur 3. ½ buah bawang Bombay, cincang halus 4. 1 batang seledri, iris tipis 5. 1 buah wortel, parut halus 6. 75 ml susu cair 7. 50 gram keju parut 8. Garam dan merica bubuk secukupnya 9. 2 sendok makan mentega Cara Membuat Resep MAsakan Orak-arik Telur Kornet: 10. Kocok telur, garam, merica bubuk, kornet,bawang Bombay, seledri dan wortel 11. Tambahkan susu cair dan keju parut, kocok rata 12. Panaskan mentega diatas pan dadar, tuang adonan telur. Setelah agak mengeras aduk-aduk hingga berbutir-butir. Angkat dan sajikan.
  • 60. Resep Bahan Arem-arem : 500 gram beras, cuci dan tiriskan 1000 ml santan dari 1/2 butir kelapa 1 sendok teh garam 2 lembar daun salam 350 gram daging cincang 300 ml santan dari 2/3 butir kelapa daun pisang untuk membungkus Resep Bumbu Halus Arem-arem : 5 buah cabai merah 1 sendok teh kencur cincang 3 siung bawang putih 6 buah bawang merah 1 buah tomat, cincang 2 sendok teh lengkuas cincang 2 sendok teh gula pasir 1 sendok teh garam Cara Membuat Arem-arem : 1. Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan daging cincang, aduk sampai air daging habis, tuangkan 300 ml santan. Masak sampai daging matang dan kuah habis, angkat, dinginkan. Letakkan baras dalam panci, tuangi santan, garam, dan daun salam. Masak sampai santan diserap habis oleh beras dan menjadi nasi yang lunak sekali. Angkat dan dinginkan. 2. Ambil selembar daun pisang, letakkan 2 sendok makan nasi lunak, ratakan setebal 1 cm. Beri 1-2 sendok makan isi, gulung dan semat kedua ujungnya (panjang 10 cm, garis tengah 2 1/2 cm), kukus matang kurang lebih 1 jam. Angkat dan dinginkan
  • 61. Resep Arem - Arem Dari Mie Bahan : * 5 bungkus indomie * 5 bungkus bumbu indomie * 350 gr daging cincang * 1 buah bawang bombay * 10 butir bawang merah * 1 gelas susu encer * 1/4 kg wortel,dipotong kecil lalu direbus sebentar * 5 sendok minyak goreng untuk menumis * 3 butir telur ayam * daun pisang untuk membungkus * garam,merica,gula pasir secukupnya * 5 sendok makan kecap manis Cara Membuat: 1.Bawang dipotong halus,lalu ditumis harum.masukkan daging,wortel dan semua bumbu,masak sampai matang. 2.Rebus indomie dengan 4 gelas air sampai matang.tiriskan lalu masukkan susu dan bumbu indomie,masak kembali.kalau airnya sudah mengering, angkat dari api dan dinginkan sebentar,lalu masukkan telur dan aduk. 3.Kemudian adonan 2 diisi dengan adonan 1 dan dibungkus dengan daun pisang lalu kukus sampai matang.
  • 62. Resep Arem-Arem. Bahan-bahan : - 250 gram beras cuci bersih - 600 ml santan dari 1/2 butir kelapa - 1 1/2 sendok teh garam - 1 lembar daun pandan - Daun pisang untuk membungkus Bahan Isi : - 3 siung bawang putih, dicincang halus - 2 buah cawabi rawit merah, diiris halus - 3 buah cabai merah keriting, dicincang halus - 100 gram ayam giling - 150 gram tahu, dipotong kotak kecil digoreng sebentar - 100 gram wortel, dipotong kotak kecil - 1 sendok teh kecap asin - 1 sendok makan kecap manis - 1/2 sendok teh garam - 1/4 sendok teh merica bubuk - 100 ml air - 1 batang daun bawang, diiris halus - 1 sendok makan minyak untuk menumis Cara membuat Resep Arem-Arem : 1. Isi, tumis bawang putih, cabai rawit, dan cabai merah keriting sampai harum. Masukkan ayam giling. Aduk sampai berubah warna 2. Masukkan tahu dan wortel. Aduk rata. Tambahkan kecap asin, kecap manis, garam, merica bubuk dan gula pasir. Aduk rata 3. Tuang air. Masak sampai meresap. Sisihkan 4. Rebus santan, garam, dan duan pandan sampai mendidih. Masukkan beras. Aduk sampai terserap dan kental 5. Ambil sedikit adonan. Taruh diatas daun pisang. Beri isi. Padatkan. Bungkus bentuk lontong 6. Kukus dalam pengukus yang sudah dipanaskan di atas api sedang 1 1/2 jam sampai matang 7. Sajikan
  • 63. Arem-Arem Mie Bahan : * 5 bungkus indomie * 5 bungkus bumbu indomie * 350 gr daging cincang * 1 buah bawang bombay * 10 butir bawang merah * 1 gelas susu encer * 1/4 kg wortel,dipotong kecil lalu direbus sebentar * 5 sendok minyak goreng untuk menumis * 3 butir telur ayam * daun pisang untuk membungkus * garam,merica,gula pasir secukupn * 5 sendok makan kecap manis Cara Membuat: 1.Bawang dipotong halus,lalu ditumis harum.masukkan daging,wortel dan semua bumbu,masak sampai matang. 2.Rebus indomie dengan 4 gelas air sampai matang.tiriskan lalu masukkan susu dan bumbu indomie,masak kembali.kalau airnya sudah mengering, angkat dari api dan dinginkan sebentar,lalu masukkan telur dan aduk. 3.Kemudian adonan 2 diisi dengan adonan 1 dan dibungkus dengan daun pisang lalu kukus sampai matang.
  • 64. Arem-Arem Mi BAHAN: 2 bungkus mi instan 2 sendok makan minyak goreng 2 sendok makan margarin 1/2 buah bawang bombay, cincang halus 2 siung bawang putih, cincang halus 100 gr daging giling 100 ml santan kental 2 butir telur, kocok lepas 1 batang daun bawang, iris tipis garam, merica bubuk, dan gula pasir secukupnya daun pisang secukupnya CARA MEMBUAT: 1. Rebus mi instan, angkat dan tiriskan. 2. Panaskan minyak goreng, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Masukkan daging giling, masak hingga berubah warna. Angkat. 3. Campur mi instan, bumbu mi, tumisan daging, santan, telur, daun bawang, garam, merica bubuk, dan gula pasir, aduk hingga adonan tercampur rata. 4. Ambil selembar daun pisang, letakkan mi, lalu bungkus seperti lontong, semat kedua ujungnya dengan lidi. 5. Kukus selama 30 menit hingga matang, angkat dan sajikan.
  • 65. Resep Ketupat Sayur Betawi Bahan Resep Ketupat Sayur Betawi : 2 sdm minyak goreng 500 gram pepaya muda, kupas, potong bentuk korek api 10 lonjor kacang panjang, potong 3 cm 3 sdm ebi kering 1,5 liter santan dari 2 butir kelapa 2 batang serai, memarkan 3 cm lengkuas, memarkan 2 lembar daun salam 1 sdm kaldu bubuk rasa ayam Haluskan : 7 cabai merah besar 8 butir bawang merah 3 siung bawang putih 1 sdt terasi goreng 1 sdt garam dan 1/2 sdt merica bubuk Pelengkap : ketupat, bawang goreng dan kerupuk Cara Membuat Ketupat Sayur Betawi: 1. Panaskan minyak goreng, 2. tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum, 3. masukkan ebi, santan, serai, lengkuas, daun salam, didihkan. 4. Setelah mendidih masukkan pepaya muda, masak hingga lunak, 5. tambahkan kacang panjang, dan kaldu bubuk rasa ayam. 6. Masak sebentar, angkat. 7. Siapkan mangkuk isi dengan ketupat sayur lodeh, 8. taburi dengan bawang goreng dan kerupuk. 9. Sajikan hangat.
  • 66. Lontong Sayur Bahan : 5 Buah lontong (siap pakai) BAHAN SAYUR : 200 gram labu siam, dipotong sebesar korek api 150 gram nangka muda, dipotong kecil-kecil (tidak pakai nangka) 2 lembar daun salam 2 batang serai, dimemarkan 2 cm lengkuas, dimemarkan 2 sendok makan minyak goreng 5 buah tahu goreng siap pakai 1250 ml santan 2 sdm minyak goreng untuk menumis BUMBU HALUS : 4 buah cabai merah 6 buah bawang merah 2 siung bawang putih 3 butir kemiri, sangrai terasi sesuai selera garam secukupnya Pelengkap : Krupuk Bawang goreng CARA MEMBUAT : 1. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus, daun salam, lengkuas, dan serai hingga harum. 2. Tambahkan labu siam dan nangka muda, aduk sampai layu. 3. Tuangkan santan kemudian masak sambil sesekali diaduk diaduk sampai bumbu meresap dan sayur matang. Masukkan tahu goreng, aduk perlahan dan biarkan tahu terendam kuah sayur, masak sekitar 5 menit. Angkat. 4. Potong-potong lontong sesuai selera lalu siram dengan sayur labu siam dan taruh 1 potong tahu, 1 buah telur balado, krupuk lalu taburi dengan bawang goreng. Sajikan panas-panas.
  • 67. SAYUR GODOG LABU SIAM Bahan : 600 g labu siam, kupas, potong bentuk korek api 1 sdt garam 5 sdm minyak untuk menumis 20 butir bawang merah, iris tipis 10 siung bawang putih, iris tipis 5 cm lengkuas, memarkan 1 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan 2 lembar daun salam 2 lembar daun jeruk purut 3 buah cabai merah besar, buang bijinya, iris serong tipis 3 buah cabai hijau besar, buang bijinya, iris serong tipis 11/2 L santan encer dari 1 butir kelapa parut 50 g ebi, rendam air panas hingga lunak, tiriskan 18 butir telur puyuh rebus, kupas kulitnya 100 g kapri muda, bersihkan Haluskan: 5 buah cabai merah 11/2 sdt garam Cara Membuat : 1. Taburi labu siam dengan garam, remas-remas hingga layu. Bilas dengan air hingga bersih dan getahnya hilang, tiriskan. Sisihkan. 2. Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga layu dan harum. 3. Masukkan bumbu halus, lengkuas, serai, daun salam, dan daun jeruk, aduk rata. Masak hingga bumbu matang. 4. Masukkan potongan cabai, aduk rata. Angkat. 5. Didihkan santan, masukkan bumbu tumis. Tambahkan ebi dan telur puyuh. Masak hingga santan mendidih kembali. 6. Masukkan labu siam dan kapri, aduk rata. Masak hingga semua bahan matang. Angkat. 7. Sajikan
  • 68. sayur godog buncis Bahan: Buncis, iris serong Tahu, goreng Udang 750 ml santan Daun salam, lengkuas, jahe, serai, geprek 1 bh tomat, potong 4 Bumbu, haluskan: 5 bawang merah 3 bawang putih 2 cabe merah 2 kemiri 1 sdt ketumbar 1 sdt garam 2 sdt gula merah Cara membuat: Tumis bumbu halus bersama daun salam, lengkuas, jahe, serai hingga harum. Masukkan udang, aduk hingga berubah warna. Tuangkan santan, buncis, gula merah. Didihkan sambil diaduk2. Masukkan tahu dan tomat.
  • 69. Sayur Godog Pepaya Bahan : 1 buah pepaya muda garam 250 daging tetelan air secukupnya 3 sdm minyak 7 butir bawang merah, dipotong-potong 3 siung bawang putih, dipoong-potong 3 cabai merah, dipotong-potong 7 cabai merah dihaluskan 1 lembar daun salam 1/2 sdt terasi gula 200 gr udang, dibuang kulitnya 20 helai kacang panjang, dipotong 1 cm 1 potong tempe ukuran 8x10 cm dipotong-potong 20 mata petai, dipotong-potong 75 cc santan dari satu butir kelapa Cara membuat : Kupas pepaya, kemudian potong-potong ukuran 1/2 x 1 x 3 cm. Remas-remas dengan 1/2 sendok makan garam supaya pepaya lemas, Setelah itu cuci dan tiriskan. Rebus daging dengan air secukupnya sampai lunak, lalu ukur kaldunya sebanyak 500 cc. Kalau tidak mencukupi tambahkan air sehingga terdapat jumlah yang dikehendaki, potong-potong daging sesuai selera. Panaskan minyak, tumis bawang merah, bawang putih, cabai merah dan cabai halus, masukkan salam , lenkuas terasi, garam dan gula. Tambahkan udang dan aduk sampai bumbu harum dan udang berubah warna. Selanjutnya masukkan kacang panjang, tempe, petai dan santan, aduk-aduk sampai santan mendidih dan semua bahan cukup matang, lalu angkat.
  • 70. SAYUR GODOG Bahan : 1 bh pepaya muda serut memanjang ( berat sekitar 500 grm ) 5 lonjor kacang panjang, potong 3 cm 3 lembar daun salam 2 cm lengkuas 500 ml santan 1 sdt garam 1 sdt gula merah 50 udang kering, rendam dalam air, haluskan 3 sdm minyak untuk menumis 300 ml air Bawang merah goreng untuk taburan Bumbu halus : 10 butir bawang merah 6 siung bawang putih 5 bh cabe merah 1/2 sdt terasi Cara membuat : Tumis bumbu halus, daun salam dan lengkuas sampai harum Tuangkan santan, masak dengan api sedang hingga mendidih Masukan pepaya dan kacang panjang, masak sampai matang Tambahkan udang kering, garam dan gula merah. Angkat sajikan dengan bawang merah goreng SEP 1
  • 71. Schotel Mie Goreng Ingredients: 1 bungkus mie telor kering (kurang lebih 200 gram), siram dengan air panas hingga lunak, tiriskan 5 butir telur ukuran sedang, kocok lepas 200 cc susu 100 gr daging sapi 1 batang wortel ukuran besar atau 2 yang kecil, iris halus 3 batang daun bawang iris halus 1 buah bawang bombay iris halus 1sdm margarin lada, pala, garam secukupnya Bahan memanir: 1 butir telur kocok lepas tepung panir minyak untuk menggoreng Directions: 1. Panaskan margarine, tumis bawang bombay sampai harum, masukan daging cincang aduk-aduk sebentar, angkat dari api 2. Taruh mie, telur, susu, wortel, daun bawang, daging cincang dan bawang bombay, beri lada, garam dan bubuk pala 3. Aduk rata 4. Siapkan loyang, olesi dengan margarin atau minyak goreng 5. Siapkan kukusan, biarkan airnya mendidih 6. Tuangkan adonan dalam loyang, kukus sampai matang. Dinginkan 7. Setelah dingin, potong-potong sesuai selera dan celupkan dalam kocokan telur lalu gulingkan dalam tepung panir, goreng sampai kuning kecoklatan 8. Sajikan.
  • 72. STIK MIE GORENG Bahan Mie Goreng Stik : 250 gr mi telur, rebus hingga matang, tiriskan 200 gr tepung roti (secukupnya) 200 gr ayam giling 300 ml susu cair 200 gr keju cheddar parut 1 sdt gula pasir 8 btr telur, kocok sebentar 3 sdm tepung terigu 2 sdm margarin, untuk mengoles 2 btg daun bawang, iris halus 2 btg daun seledri, iris halus 1 sdt garam (secukupnya) 600 ml minyak sayur, untuk menggoreng Cara mengolah Mie Goreng Stik : 1. Jadikan satu ayam dengan mi, keju, daun bawang, daun seledri, garam, dan gula, aduk-aduk sampai rata betul. 2. Tambahkan 5 butir kocokan telur dan susu cair, aduk lagi. Masukkan tepung terigu, aduk rata. 3. Tuang ke dalam loyang yang telah diolesi dengan sedikit margarin. Kukus ke dalam panci selama 30 menit sampai matang. Angkat, biarkan dingin dulu. 4. Potong kotak model stik, celupkan ke dalam sisa kocokan telur. Gulingkan potongan mi ke dalam tepung roti, goreng ke dalam minyak panas sedang hingga berwarna kuning kecoklatan dan matang. Angkat dan tiriskan. 5. Sajikan bersama cocolan saus sambal.
  • 73. Resep Lumpia Mie Bahan Lumpia Mie : Tepung terigu protein sedang 200 gram Telur ayam 1 butir Garam secukupnya Santan cair kurang lebih 50 ml Daun bawang 5 batang, bersihkan Cabai rawit secukupnya Minyak goreng 1 liter Bahan Isi Lumpia Mie : Mie telur basah 300 gram Udang kupas 200 gram Wortel 1 buah, potong korek api Bawang putih 3 siung, cincang Bawang merah 3 butir, cincang Kecap asin 1 sendok makan Kecap manis 1 sendok makan Garam secukupnya Gula pasir secukupnya Merica bubuk 1/2 sendok teh Minyak wijen 1 sendok teh Cara membuat Lumpia Mie : 1. Isi : Panaskan 2 sdm minyak, tumis bawang putih dan bawang merah hingga beraroma harum. Masukkan bahan isi yang lain, aduk rata. Masak hingga semua bahan matang. Angkat. 2. Kulit : Campur semua bahan, aduk rata. Tipiskan adonan hingga setebal 3 mm dengan gilingan mie sambil sesekali ditaburi terigu. Potong bentuk bulat. 3. Ambil 1 lembar adonan kulit, isi dengan 2 sdm adonan isi. Lipat, gulung dan rekatkan dengan putih telur. Lakukan hingga adonan habis. 4. Panaskan minyak, goreng lumpia hingga kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan. Sajikan hangat
  • 74. Resep Iga Panggang Saus BBQ Bahan : 500 500 gr iga sapi tipis 3 sdm mentega Bumbu perendam: 1 sdt mustard berbumbu 2 sdm bawang putih cincang halus 1 sdm gula palem 1 sdt oregano bubuk 1 sdm madu 1 sdm lada hitam butiran, tumbuk kasar 100 ml saus BBQ, siap pakai 100 ml saus worcestershire ( saus inggris) 100 ml air jeruk lemon Cara Membuat: Campur semua bahan bumbu perendam hingga rata, masukkan iga sapi, diamkan selama 30 menit. Siapkan wajan anti lengket berdasar tebal dan bergerigi, lelehkan mentega, masukkan iga sapi, balik-balik hingga ke dua sisinya berwarna kuning kecokelatan dan matang. Angkat. Sajikan iga panggang dengan kentang goreng dan wortel,buncis rebus.
  • 75. Resep iga bakar. Bahan: 500 gr iga sapi 2 sdm nanas parut 4 siung bawang merah, parut 2 siung bawang putih, parut 1 sdt ketumbar, sangrai, lalu tumbuk 4 sdm mentega, cairkan 2 sdm saus tomat garam secukupnya merica bubuk secukupnya Cara Membuat:  Potong iga sapi menjadi beberapa bagian, lalu lumuri nanas parut, diamkan selama 30 menit Siapkan saus : campur bawang merah, bawang putih, ketumbar, dan mentega cair. Beri saus tomat, garam, dan merica bubuk, aduk rata. Olesi iga sapi dengan saus, lalu panggang sambil sesekali diolesi saus di atas bara hingga matang.
  • 76. Resep: Iga Bakar Bawang Bahan: 1 kg daging iga bagian perut, potong-potong 1,5 liter air 2 lembar daun salam Haluskan: 5 butir bawang merah 4 siung bawang putih 1 sdt merica bubuk 2 sdt garam Olesan, aduk rata: 1 sdm margarin, lelahkan 20 g bawang bombay, parut halus 2 sdm kecap manis-manis, 3 sdm saus BBQ 3 buah cabai rawit merah, iris halus Taburan: 2 sdm bawang merah goreng Cara membuat: Didihkan air dengan bumbu dan daun salam. Masukkan daging iga, kecilkan api. Masak terus hingga iga empuk. Tiriskan iga. Olesi iga dengan bumbu Olesan. Bakar di atas bara api sambil balik-balik dan olesi bumbu hingga agak kering. Angkat. Sajikan hangat dengan taburan bawang merah goreng.
  • 77. "Oh, jantung tak bernoda maria, ibu dari keselamatan dan mediatrix dari semua graces, anda yang akan berperan serta dalam kemanusiaan keselamatan yang dari kejahatan setan, doakanlah kami. Ibu dari keselamatan, berdoa bahwa semua jiwa dapat diselamatkan dan menerima cinta dan belas kasihan yang ditunjukkan oleh putramu, tuhan kita yesus kristus, yang datang sekali lagi untuk menyelamatkan kemanusiaan dan untuk memberikan kita kesempatan keselamatan yang abadi. Amin."
  • 78. Semur Daging Cabai Hijau Bahan-bahan membuat Masakan Semur Daging Cabai Hijau : - 400 gram daging sengkel, dipotong kotak - 5 buah cabai hijau, dibelah dua memanjang - 2 lembar daun salam - 3 cm lengkuas, dimemarkan - 6 siung bawang putih, diiris tipis - 8 butir bawang merah, diiris tipis - 2 cm jahe, dimemarkan - 1 buah tomat yang besar, dipotong-potong - 5 sendok makan kecap manis - 2 sendok teh garam - 1 sendok makan gula merah - ½ sendok teh merica bubuk - ¼ sendok teh pala bubuk - 1.000 ml air - 2 sendok makan minyak untuk menumis Cara membuat Masakan Semur Daging Cabai Hijau : 1. Tumis bawang merah, bawang putih, daun salam, lengkuas dan jahe sampai harum. Tambahkan cabai hijau dan tomat, aduk sampai setengah layu 2. Masukkan daging. Aduk sampai berubah warna 3. Tambahkan kecap manis, garam, gula merah, merica bubuk dan pala bubuk. 4. Tuang air sedikit demi sedikit. Masak air diatas api kecil sampai matang dan bumbu meresap.
  • 79. Resep Masakan Indonesia Mi Godog Istimewa Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk memasak Mi Godog Istimewa: - 300 gr mi kuning basah - ½ ekor ayam potong 2 bagian - 1 sdm kecap manis - 1 bh tomat yang dipotong-potong - minyak goreng - 1 bh kentang yang dikukus dan dipotong-potong - 2 btg serai memarkan - 2 lbr daun salam - 3 sdm ebi yang disangrai dan dihaluskan - 100 gr kol yang dipotong kasar - 4 sdm bawang goreng - 2 btg daun bawang yang dipotong 1 cm - 2000 ml air Bahan-bahan untuk bumbu halus: - 4 siung bawang putih - 1 sdt merica - 1 ½ sdm garam - 5 bh cabai merah - 10 bh bawang merah Langkah memasak Mi Godog Istimewa: - Pertama, panaskan minyak goreng dalam wajan. Lalu tumis setengah bumbu halus sampai harum. - Selanjutnya, masukkan serai dan daun salam, aduk hingga layu. - Tambahkan ayam, aduk hingga berubah warna. - Kemudian, tuang air, rebus sampai ayam matang, angkat lalu suwir-suwir. - Panaskan lagi 3 sdm minyak goreng. Tumis sisa bumbu halus dan ebi sampai harum. - Masukkan kol dan daun bawang. Aduk hingga layu, tuang kaldu, didihkan. - Barulah tambahkan mi, tomat, kentang, ayam suwir, da kecap manis. Aduk hingga bumbu meresap. Angkat. Mi Godog Istimewa siap disajikan. Lengkapi dengan taburan bawang goreng.
  • 80. Resep Ceker Ayam Asam Manis bahan Ceker Ayam Asam Manis:  16 ceker ayam, dicuci bersih, potong-potong  6 cabai merah besar, potong-potong  2 ruas jari lengkuas, memarkan  3 lembar daun salam  5 lembar daun jeruk  2 buah tomat segar  8 cabai hijau besar, potong-potong  10 cabai rawit merah  1,5 ons jamur kancing, iris  1 liter air  2 batang serai, memarkan  1/2 sendok teh merica bubuk  1 sendok teh kaldu instan rasa ayam  5 sendok makan kecap manis  1 sendok teh garam  bumbu yang dihaluskan:  10 siung bawang merah  1/2 sendok teh terasi matang  5 siung bawang putih taburan: =daun kemangi secukupnya cara memasak Ceker Ayam Asam Manis: panaskan minyak, tumis bumbu yang dihaluskan, cabai merah, cabai hijau, lengkuas, daun salam, dan daun jeruk hingga harum. masukkan ceker ayam, kecap manis, garam, merica dan air, masak hingga ceker lunak. masukkan kaldu instan rasa ayam, jamur, potongan tomat, dan kemangi. masak sebentar, angkat. sajikan Resep Ceker Ayam Asam Manis hangat dengan nasi putih.
  • 81. KAKAP ASAM MANIS Bahan membuat kakap asam manis: 500 gram ikan kakap 2 buah jeruk nipis, ambil airnya Minyak goreng 300 gram sagu Bumbu rendaman kakap asam manis: 3 siung bawang putih, haluskan 1/4 sendok teh garam 1/4 sendok teh lada bubuk 1/4 sendok teh penyedap 1 butir telur, kocok lepas Saus asam manis Bahan isi kakap asam manis: 50 gram irisan nanas 5 buah cabe merah besar, iris seperti korek api 1 buah wortel, iris seperti korek api 1 batang daun bawang, iris seperti korek api
  • 82. Bumbu : 3 siung bawang putih, cincang halus 30 gr bawang Bombay, iris memanjang 100 ml air 100 ml saus tomat 30 ml saus sambal 2 sendok makan gula pasir 2 sendok makan cuka 1 sendok makan sagu, cairkan Cara membuat kakap asam manis: Kakap Goreng Tepung Bersihkan ikan. Pisahkan daging dari tulangnya (fillet). Potong sesuai selera. Sisihkan. Lumuri dengan air jeruk nipis. Diamkan selama 5 menit, bilas dengan air. Sisihkan. Siapkan wadah. Masukkan bumbu rendaman. Lumuri kakap hingga rata. Angkat. Siapkan wadah. Masukkan tepung sagu. Lumuri potongan kakap hingga rata. Angkat. Siapkan wajan. Panaskan minyak. Goreng potongan kakap yang telah dilumuri dengan sagu hingga matang berwarna kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan. Cara membuat saus asam manis: Siapkan wajan. Panaskan minyak. Tumis bawang putih dan bawang Bombay hingga harum. Masukkan air lalu rebus hingga mendidih. Masukkan bahan iji kecuali irisan daun bawang dan sagu. Aduk rata. ,Masak hingga bahan sayuran layu. Masukkan irisan daun bawang. Kentalkan kuahnya dengan cairan sagu. Aduk rata. Angkat. Masukkan cabe hijau/potongan paprika. Masak hingga layu. Tambahkan sisa bahan Bumbu B. aduk rata. Masukkan potongan ikan yang telah digoreng. Aduk rata hingga bumbu meresap. Angkat. Cara penyajian masakan kakap asam manis: Siapkan piring hidang. Letakkan kakap goreng tepung lalu siram dengan saus asam manis. Sajikan panas.
  • 83. Balado Ikan Tenggiri Bahan – Bahan : 1 ekor ikan tenggiri, potong menurut selera 12 bh bawang merah tumbuk kasar 3 siung bawang putih tumbuk kasar 2 lbr daun jeruk 2 btg serai memarkan minyak untuk mengoreng Haluskan: 50 gr cabai giling 2 cm jahe 2 cm kunyit 2 cm lengkuas  Lumuri ikan tenggiri dalam garam dan air jeruk nipis, diamkan selama 15 menit. Panaskan minyak, goreng ikan hingga berwarna kuning kecokelatan, angkat, sisihkan. Panaskan 3 sendok makan minyak goreng, tumis bawang merah, bawang putih hingga harum, masukkan cabai giling, daun jeruk, dan serai, masak hingga bumbu matang. Kecilkan api, tuang air jeruk nipis, aduk rata, masukkan ikan goreng, masak hingga ikan terlumuri bumbu
  • 84. Ikan Kembung Bakar Bawang Bahan: 500 g ikan kembung como/salem 2 sendok makan minyak sayur 1 sendok makan kecap asin Bumbu (dihaluskan): 2 butir kemiri 3 siung bawang putih 2 butir bawang merah 1/2 sendok teh merica butiran 1/2 sendok teh garam Cara membuat: 1. Potong kepala ikan, belah kedua sisi badan ikan, buang durinya. Jika ikan besar, potong menjadi 2 bagian. Cuci bersih, tiriskan. 2. Remas-remas ikan dengan air jeruk nipis. Sisihkan 3. Aduk minyak dengan bumbu hingga rata. 4. Lumuri ikan dengan bumbu, diamkan selama 1 jam. 5. Bakar di atas bara api sambil balik-balik hingga matang kedua sisinya. 6. Angkat, sajikan hangat. Jika suka, boleh ditaburi nori bubuk.
  • 85. Ikan Garang Asem : 1 ekor ikan tongkol, potong 4 4 buah belimbing sayur, potong-potong 2 lembar daun bawang, potong-potong Air secukupnya Minyak goreng untuk menumis. Bumbu 2 siung bawang putih 4 buah bawang merah 1 buah tomat, potong 5 buah cabe riwit utuh 2 buah cabe hijau, iris tipis 1 cm lengkuas, memarkan 1 cm kencur, memarkan 2 lembar daun jeruk 1 lembar daun salam Asam jawa ½ sdt garam ½ sdt gula pasir Cara Membuat Resep Masakan Ikan Garang Asem : Tumis semua bumbu, hingga harum. Tuang air, gula, garam belimbing sayur dan daun bawang, masak hingga mendidih. Masukkan ikan tongkol, tunggu hingga matang. Angkat dan sajikan.
  • 86. TUMIS TOGE IKAN ASIN Bumbu: Bawang merah, iris Bawang putih, iris Daun salam Lengkuas, geprek Cabe hijau keriting, iris Bawang Daun, iris kasar Minyak goreng, utk menumis Kecap ikan Garam Cara membuat: Tumis bawang merah, bawang putih, daun salam dan lengkuas hingga harum. Tambahkan ikan asin. Masukkan cabe, toge dan bawang daun. Langsung masukkan kecap ikan dan garam. Aduk cepat, angkat, segera pindahkan ke piring saji. (Masak cepat, jgn sampai toge terlalu layu)
  • 87. MASAKAN IKAN ASIN CABE HIJAU Bahan: Ikan jambal roti 250 gram Minyak goreng 250 ml Bawang merah 10 butir, iris halus Bawang putih 5 siung , iris halus Cabai hijau 10 buah, iris serong Tomat buah 3 buah, potong kasar Daun salam 2 lembar Lengkuas 2 cm, memarkan Air panas 50 ml Gula pasir ½ sdt Cara Membuat Masakan Ikan Asin Cabe Hijau: 1. Rendam ikan asin dalam air panas selama 15 menit agar berkurang rasa asinnya. Tiriskan lalu potong panjang ukuran 1×4 cm 2. Panaskan minyak, goreng ikan asin hingga matang dan warnanya kecoklatan. Angkat, tiriskan 3. Panaskan 2 sdm, minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum 4. Tambahkan daun salam, lengkuas, cabai hijau dan tomat. Aduk rata, masak hingga cabai dan tomat layu 5. Tuangkan air, didihkan. Masukkan ikan goreng, masak hingga bumbu, meresap. Angkat. Sajikan. Untuk 3 porsi
  • 88. Ikan Asin Pedas Bahan: 250 gram ikan asin jambal/gabus, potong ukuran 2 cm x 2 cm 3 buah cabai merah, iris tipis menyerong 4 buah bawang merah, iris tipis 1 buah jeruk nipis, ambil airnya 3 sendok makan minyak Cara membuat: Siram ikan asin jambal/gabus dengan air mendidih, biarkan hingga dingin, lalu cuci, tiriskan. Panaskan minyak yang banyak di atas api sedang, lalu masukkan ikan asin tadi, goreng hingga matang, angkat, tiriskan. Panaskan minyak menurut resep, lalu masukkan bawang merah, tumis hingga harum. Tambahkan cabai merah, aduk rata, tumis hingga layu, kecilkan api, lalu masukkan ikan asin yang sudah digoreng dan air jeruk nipis, aduk rata, angkat, sajikan.
  • 89. 1. Nasi Tumpeng Bahan-bahan : 1. Beras 450 gram 2. 1/2 kelapa parut ambil santannya 3. 3 kunyit kupas kulitnya di bagi 2 bagian 4. 2 lembar daun salam 5. 1 buah serey 6. Sedikit garam Cara membuat : 1. Beras di cuci bersih kemudian masukkan santan setinggi ukuran 2 garis tangan , irisan kunyit, daun salam , serey dan garam 2. Setelah semua jadi satu masak hingga mengering dan matang, angkat pindahkan ke dandang kukusan yang sudah diberi air 3. Nasi kuning siap di sajikan. Nasi tumpeng tidak akan meriah bila tidak disajikan bersama kawan- kawannya...karna itu kita juga harus menghadirkan kawan- kawannya yaitu : Mie Goreng, Urap, Perkedel Kentang Mini , Roda Telur Mini , Sambal Goreng Tahu dkk juga kerupuk.
  • 90. 2. Mie Goreng Sosis Bahan – bahan : 1. Mie telor atau mie kriting ( bisa juga menggunakan indomie goreng 2 bungkus , bila sahabat malas untuk membuat bumbu halus). 2. 2 buah sosis di potong bulat2 kecil 3. 2 buah bakso ikan dipotong bulat kecil 4. sedikit irisan daun sop dan daun bawang Bumbu halus : 1. 2 siung bawang merah, 1 siung bawang putih, sedikit merica, 1 buah kemiri. Cara membuat : 1. Mie direbus terlebih dahulu, tiriskan 2. Bumbu halus ditumis dengan sedikit minyak, kemudian disusul dengan bakso dan sosis. 3. Masukkan mie goreng aduk rata beri sedikit masako atau penyedap rasa, taburkan irisan daun sop dan daun bawang 4. Aduk kembali dan siap di sajikan. Mie Goreng Sosis
  • 91. Urap Bahan-bahan : Tauge Kacang panjang 1000 Kangkung 1000 3 lembar sayur Kol ( semua sayur di rebut terlebih dahulu di mulai dari tauge,kacang, kol , kankung baru ke sayur2 lainnya, bila sahabat ingin menambahkan daun pepaya, daun ubi, cipir silahkan lebih enak dan mantap). 1/4 kelapa parut. Bumbu halus : 2 siung bawang merah, 1 siung bawang putih, 10 cabe rawit, 2 cabe merah, 1 bungkus terasi kemasan yang 500, sedikit asam jawa, seruas kencur, sedikit gula merah dan gula putih. Setelah halus campurkan dengan kelapa parut Baru ditumis sebentar dengan sedikit minyak tambahkan 1 lembar daun jeruk, masako atau penyedap rasa sesuai selera Angkat siap di sajikan bersama sayur.
  • 92. Perkedel Kentang Mini Bahan-bahan : 1. 2 buah kentang yang besar di rebus sampai empuk dan di haluskan ( bisa juga di goreng 2. Sedikit bawang goreng, irisan daun sop dan daun bawang 3. 1 butir telur. Cara membuat : 1. Kentang yang sudah di haluskan beri sedikit merica halus, sedikit masako atau penyedap rasa, daun bawang, daun sop dan bawang goreng...aduk rata dan bikin bulat2 kecil seperti bola. 2. Setelah selesai bola kentang di masukkan kedalam kocokan telur dan goreng hingga kecoklatan. 3. Angkat siap untuk di sajikan. Roda Telur Mini Bahan- bahan : 1. 2 butir telur di kocok lepas , sedikit garam dan goreng menggunakan teflon 2. Masak angkat dan di gulung dari ujung yang satu kesatunya lagi. 3. Dipotong-potong menjadi roda 4. Siap untuk di hidangkan.
  • 93. Sambal Goreng Tahu dkk Bahan – bahan : 1. 1/2 buah tempe potong dadu 2. sedikit teri medan 3. 2 buah tahu dipotong dadu ( semua di goreng hingga kecoklatan ) Bumbu halus : 1. 10 cabe merah 2. ½ tomat merah 3. 1 siung bawang merah 4. 2 siung bawang putih. Cara membuat : 1. Masak bumbu halus dengan minyak goreng sampai matang, beri seikit gula putih, masako. 2. Setelah masak angkat diamkan sebentar 3. Baru masukkan irisan tempe goreng, teri medan, tahu goreng aduk rata dan siap untuk di sajikan. Sambal Goreng Tahu
  • 94. AYAM GORENG CABE IJO i Bahan : 5 potong ayamm goreng 50 gram cabe hijau di uleg kasar ( jumlah bisa ditambah ) 50 gram tomat hijau diiris kasar. 1 sdt gula pasir 100 ml air. Bumbu di uleg : 2 butir bawang putih 4 butir bawang merah ½ sdt garam Cara Membuat : Tumis bumbu uleg hingga harum, lalu masukan cabe hijau, tomat hijau, ayam goreng, gula pasir dan tuangkan air, masak hingga bumbu mersesap sampai air habis. Angkat sajikan.
  • 95. Resep Ca Kangkung Udang Bahan : * 200 g kangkung * 5 bawang putih * 3 bawang merah * 1/2 sdt garam * 1/2 sdt merica * 1 sdm saus tiram * 100 g udang * 1 sdt kecap asin Cara Membuat : Udang, buang kepala dan kulitnya, direndam air jeruk selama 15 menit. Tiriskan. Tumis bawang merah, bawang putih, garam, merica, saus tiram, kecap asin, masukkan udang, setelah udang berubah warna, masukkan kangkung, aduk-aduk sebentar, setelah matang. Angkat dan sajikan.
  • 96. Resep Bahan Cap Cay Cah : 200 gram daging dada ayam, iris tipis melenbar, potong-potong 100 gram udang kupas 3 biji bakso ikan, iris tipis 100 gram pakcoy, siangi 50 gram kapri, siangi 100 gram kembang kol, potong menurut kuntum 5 siung bawang putih, memarkan, cincang halus 50 gram bawang bombai, cincang halus 1 sdm kecap asin 2 batang daun bawang, iris tipis serong 4 sdm minyak goreng 1 sdt minyak wijen 200 ml kaldu/air 1 sdm maizena, larutkan dengan 3 sdm air garam halus secukupnya merica bubuk secukupnya gula pasir secukupnya Cara Membuat Cap Cay Cah : Panaskan minyak goreng dan minyak wijen, tumis bawang putih dan bawang bombai hingga harum. Masukkan daging ayam dan udang, aduk hingga daging berubah warna. Masukkan bakso ikan, kecap asin, dan bumbu lain. Masukkan semua sayuran, aduk. Tambahkan kaldu/air, aduk hingga mendidih. Kentalkan dengan larutan maizena, aduk rata. Segera angkat dan hidangkan.
  • 97. Cah Sayuran Bahan : - 1 buah brokoli (potong) - 1 buah wortel (potong) - 15 buah buncis muda (potong) - 4 buah labu siam lalap / kabocha (potong) - 50gr taoge besar - 1 buah paprika (potong) - 5 buah jagung putren (iris) - 1 buah dada ayam (cincang kasar) - 1 sdm bawang bombay cincang - 4 buah bawang putih keprek - 1 sdt kaldu ayam non MSG - 1 sdm saus tiram dicampur 100cc air - 2-3 sdm minyak wijen - lada dan garam secukupnya Cara : 1. Campurkan lada, garam dan kaldu ayam dengan dada ayam yang telah di cincang kasar, aduk rata. 2. Panaskan minyak wijen di panci 3 liter, masukkan bawang putih, bawang bombay, ayam berbumbu. 3. Masukkan sayuran bersama, mulai dari sayuran keras (wortel > brokoli > labu siam > jagung putren > buncis > paprika > taoge). 4. Tuang saus tiram yang sudah dicampur air. 5. Tutp panci dan masak dengan api sedang hingga optitemp (6-8 menit), sajikan.
  • 98. Gulung Ham Cah Sayuran Bahan : Ayam fillet 200 gram ( saya beli yang fillet panjang2 di supermarket ) 3 lembar Smoke beef ( saya pakai merk B*rnadi ) Tepung ( tepung terigu, tepung maizena atau tepung ayam goreng siap pakai) 1/2 bawang bombay besar dirajang 2 bawang putih digeprek 2 ikat sawi hijau 1 bonggol brocolli ukuran sedang ( rebus bentar ) 1 wortel ( potong dan rebus bentar ) Garam Gula Merica Minyak goreng untuk menumis 1 sdm mentega Sedikit air ( bisa ditambah maizena sedikit kalau mau agak kental ) Cara memasak : 1. Lebih dulu gulung ayam dengan ham dan lumuri tepung , kemudian digoreng dengan minyak panas dan api sedang supaya tidak gosong tepungnya dan bagian dalam matang. Tujuan diberi tepung supaya bagian ayamnya tidak keras. 2. Setelah ayam ham digoreng, sisihkan
  • 99. 3. Panaskan minyak + mentega, tumis bawang putih dan bombay dengan api sedang 4. Setelah harum masukkan sawi hijau , aduk dan tutup sebentar supaya sayuran tetap hijau 5. Masukkan wortel dan brocolli, bisa tambahkan sedikit air aduk , kemudian masukkan ayam ham yang sudah digoreng tadi 6. Tambahkan gula, garam dan merica , dan sedikit air maizena 7. Cicipi hingga pas. Jangan dimasak terlalu lama supaya sayuran tidak layu ( sawi saya terlalu layu karena kelupaan siapkan air maizenanya jadi kelamaan di wajan dah sawinya hehehe.. )
  • 100. RESEP AYAM KREMES > Bahan: 1 ekor ayam buras,bersihkan,potong 18 bagian 5 lbr Daun jeruk,remas2 2 btg Serai,memarkan 5 lbr Daun salam 2 sdm Mentega Garam,gula pasir,bumbu penyedap secukupnya 1 Ltr santan kental Bumbu halus : 8 btr bawang mera 5 siung bawang putih 1 ruas jari kunyit 1 ruas jari Jahe 1 ruas jari Lengkuas, memarkan 1 sdm Ketumbar haluskan 2 sdm Mentega 1/2 sdm merica Bahan kremes : 2 ruas jari Lengkuas,parut 1 ruas jari Jahe,cincang 4 btr Bawang merah 1 btg Serai,cincang 1 sdm Ketumbar,haluskan Cara membuat : 1. Ayam : Tumis bumbu halus bersama mentega.Masukkan ayam, setelah harum dan bumbu tercampur rata, tuangkan santan, kecilkan api, biarkan (ungkep). 2. Setelah santannya mengering /berkurang dan ayamnya empuk.Angkat dan dinginkan. Goreng ayam dalam minyak panas,api sedang sampai kecoklatan.Angkat 3. Kremes : Goreng semua bahan kremes hingga kecoklatan. 4. Sajikan ayam bersama taburan kremesnya.