SlideShare a Scribd company logo
1 of 15
USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA
NUGGET “HOT CLARIA” TEROBOSAN BARU PENGGANTI DAGING
SAPI DAN AYAM SEBAGAI PANGAN ALTERNATIF ENAK, SEHAT
DAN BERGIZI
BIDANG KEGIATAN:
PKM-K
Diusulkan Oleh :
Elfan Dwi Fahrezi (111510501061)
Martonda Surya Abadi (111510501059)
Amanah Fitria (111510501062)
Yeremia Andika Putra (111510501063)
UNIVERSITAS JEMBER
JEMBER
2013
HALAMAN PENGESAHAN
B. HALAMAN PENGESAHAN
1. Judul Kegiatan : Nugget “Hot Claria” Terobosan Baru Pengganti Daging
Sapi dan Ayam Sebagai Pangan Alternatif Enak, Sehat
dan Bergizi
2. Bidang Kegiatan : ( ) PKM-P ( ) PKM-M ( ) PKM-KC
(pilih salah satu) (√) PKM-K ( ) PKM-T
3. Bidang Ilmu : ( ) Kesehatan (√) Pertanian
( ) MIPA ( ) Teknologi
( ) Sosial Ekonomi ( ) Humaniora
( ) Pendidikan
4. Ketua Pelaksana Kegiatan
a. Nama Lengkap : Elfan Dwi Fahrezi
b. NIM : 111510501061
c. Jurusan : Agroteknologi
d. Universitas/Institut/Poiteknik : Universitas Jember
e. Alamat Rumah dan No Telp/HP : Jl. Jawa 7 No. 47 B
f. Alamat Email : hanyasebataskata@rocketmail.com
5. Anggota Pelaksana Kegiatan / Penulis : 3 orang
6. Dosen Pendamping
a. Nama Lengkap dan Gelar :
b. NIP :
c. Alamat Rumah dan No Telp/HP :
7. Biaya Kegiatan Total :
a.Sumber PKM : Rp
b.Sumber lain : Rp -
8. Jangka Waktu Pelaksana : April sampai Juli 2013
Menyetujui
Ketua Jurusan Agroteknologi
Fakultas Pertanian Universitas Jember
NIP.
Pembantu Rektor Bagian Kemahasiswaan
Universitas Jember
Prof. Dr. Mohammad Saleh, SF. M.Sc
NIP. 195608311984031002
Jember, 19 Januari 2013
Ketua Pelaksana Kegiatan
(Elfan Dwi Fahrezi)
NIM 111510501061
Dosen Pembimbing
NIP.
C. DAFTAR ISI
A. HALAMAN KULIT MUKA………………………………………… i
B. HALAMAN PENGESAHAN……………………………………….. ii
C. DAFTAR ISI…………………………………………………………. iii
D. LATAR BELAKANG MASALAH
E. PERUMUSAN MASALAH
F. TUJUAN
G. LUARAN YANG DIHARAPKAN
H. KEGUNAAN
I. GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA
J. METODE PELAKSANAAN
K. JADWAL KEGIATAN
L. RANCANGAN BIAYA
M. LAMPIRAN
1). BIODATA KETUA serta ANGGOTA KELOMPOK
2). BIODATA DOSEN PENDAMPING
3). LAIN-LAIN
D. JUDUL PROGRAM
“HOT CLARIA” Rasakan Kenikmatan sensasi nugget yang berbeda
E. LATAR BELAKANG MASALAH
Indonesia terkenal dengan budayanya yang khas dan aneka ragam sumber
daya alam yang melimpah ruah, baik dari segi pertanian, kelautan, kehutanan dan
dari segi yang lainnya. Dengan adanya kekayaan yang demikian melimpah,
pemanfaatan bahan-bahan alami yang bersumber dari alam menjadi dasar dalam
pembuatan produk-produk yang nantinya dapat dipasarkan. Pemanfaatan bahan-
bahan alami membuat Indonesia terkenal akan produk-produk makanan yang
enak, alami dan sehat tentunya. Produk-produk Indonesia dapat terkenal diluar
negeri juga karena kualitasnya dan berbahan-bahan alami.
Progam ketahanan pangan (food security) diharapkan mampu menyediakan
pangan yang memadahi dari segi jumlah maupun mutunya bagi masyarakat,
khususnya bahan pangan pokok local sumber karbohidrat atau kalori. Saat ini
Indonesia masih jauh dari harapan untuk menuju swasembada pangan, dalam arti
tidak seluruh wilayah dapat memenuhi sendiri kebutuhan pangan yang beraneka
ragam, sehingga pada saat tertentu terjadi ketimpangan antara permintaan pangan
yang selalu meningkat dengan persediaan pangan, yang pada gilirannya harus
dilakukan impor berbagai ragam pangan dari Negara lain yang berarti mangurangi
devisa Negara.
Umumnya produk makanan kita berasal dari daging ayam atau daging sapi,
dimana akhir-akhir ini semakin banyak terdapat berita adanya penyakit-penyakit
dan virus-virus berbahaya pada kedua daging tersebut sehingga menunutut
masyarakatnya untuk lebih berhati-hati dalam memilih dan membeli daging sapi
dan daging ayam. Akibatnya banyak konsumen mulai ragu untuk membeli
daging-daging tersebut. Namun kebutuhan akan protein dan lemak harus tetap
terpenuhi. Untuk itu diperlukan adanya alternative pengganti atau inovasi baru
agar tetap mampu memenuhi kebutuhan tubuh manusia akan kandungan daging.
Peluang usaha untuk pengembangan olahan ikan khususnya ikan lele masih
cukup besar. Karena budidayanya yang lebih mudah dan juga bisa menjadi
alternative bagi konsumen untuk tetap memenuhi kebutuhan protein dan lemak
mereka. Nugget merupakan salah satu bentuk olahan yang dapat dikembangkan
bentuk olahan ini banyak disukai anak-anak maupun orang dewasa karena rasanya
yang mengundang selera. Respon konsumen terhadap nugget cukup bagus
mengingat sekarang ini orang juga memperhatikan kepraktisan sebuah produk.
Dalam penyimpanannya nugget dapat disimpan dalam bentuk beku. Selain itu,
pengolahan nugget juga dapat memperpanjang daya simpan daging ikan lele.
Untuk rasa, nugget lele memang sedikit unik namun tetap lezat sebagai hidangan
pelengkap. Nugget ikan lele berpotensi untuk dikembangkan dan merupakan
peluang yang bagus untuk berwirausaha.
Produk yang kami tawarkan saat ini yaitu “Nugget Lele”. Dimana makanan ini
biasanya tersaji dengan daging ayam atau daging sapi di dalamnya namun kami
melakukan inovasi yaitu dengan mengganti daging sapi dan daging ayam tersebut
dengan daging lele yang lebih murah dan lebih terjamin mutu dan kesehatannya.
Pada prinsipnya, nugget lele ini sama dengan nugget-nugget yang lain hanya saja
kami menggunakan daging lele yang lebih murah dan mudah didapat. Sehingga
mampu diterima oleh semua kalangan dengan harga yang terjangkau.
Produk ini kami ciptakan sebagai alternative baru dalam membuat olahan
berbahan daging karena banyaknya daging ayam dan daging sapi yang terinfeksi
virus berbahaya bagi tubuh manusia dan semakin mahalnya harga daging ayam
dan daging sapi. Oleh karena alasan itulah kami menciptakan suatu produk
jajanan yang berkualitas, bergizi dan dengan harga yang terjangkau.
F. PERUMUSAN MASALAH
1. Bagaimana cara pembuatan nugget lele?
2. Apa keunggulan dari nugget lele?
3. Bagaimana prospek kedepan produk Nugget Lele?
G. TUJUAN PROGRAM
1. Untuk mengetahui cara pemanfaatan ikan lele yang tepat menjadi produk
olahan makanan yang sehat, bergizi tinggi dan memiliki nilai ekonomis yang
prospektif dengan penerapan sistem agribisnis.
2. Untuk membuka lapangan pekerjaan bagi mahasiswa dan masyarakat.
3. Untuk menumbuhkan motivasi berwirausaha dikalangan mahasiswa dan
masyarakat
H. LUARAN YANG DIHARAPKAN
Luaran yang diharapkan dari program kreatifitas ini adalah adanya
pemanfaatan ikan lele dalam bentuk olahan makanan yang baru. Selain itu, juga
mengenalkan nugget lele yang memiliki keunggulan-keunggulan dan manfaat-
manfaat bagi kesehatan dan pemenuhan kebutuhan pangan manusia. Olahan
makanan nanti yang akan didapatkan akan dipasarkan dalam suatu bazar.
I. KEGUNAAN PROGRAM
1. Meningkatkan inovasi mahasiswa dalam menemukan hasil karya yang
dengan memanfaatkan program tersebut sebagai peluang usaha.
2. Meningkatkan kreatifitas dan penalaran pada pengembangan ilmu teknologi
pangan.
3. Memperkenalkan kepada masyarakat agar dapat memanfaatkan hasil
pertanian yang melimpah, seperti ikan lele sebagai produk olahan nugget
yang bisa menjadi peluang usaha.
J. GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA
1. Deskripsi Umum
Ikan lele merupakan salah satu hasil peternakan yang kaya akan gizi. Ikan lele
(Clarias spp.) merupakan ikan air tawar yang dapat hidup di tempat-tempat kritis,
seperti rawa, sungai, sawah, kolam ikan yang subur, kolam ikan yang keruh, dan
tempat berlumpur yang kekurangan oksigen. Hal ini dikarenakan ikan lele
mempunyai alat pernapasan tambahan, yakni arborecent. Ikan lele dapat pula
dipelihara di tambak air payau asal kadar garamnya tidak terlalu tinggi.
Ikan lele termasuk dalam famili Claridae dan sering juga disebut mud fish atau
catfish. Di Indonesia, ikan lele dikenal dengan beberapa nama daerah, seperti ikan
maut (Sumatera Utara dan Aceh), keling (Sulawesi Selatan), dan cepi (Bugis).
Penyebaran lele di Indonesia meliputi Jawa, Sumatera, Bangka, Belitung,
Kalimantan, Singkep, dan Sulawesi. Di Indonesia, terdapat lima jenis ikan lele
lokal yang sangat terkenal, yakni Clarias batrachus L (lele, kalang, maut, cepa),
Clarias leiacanthus Blkr (keli, penang), Clarias nieuhofi CV (lindim, lembat,
kaleh), Clarias melanoderma Blkr (duri, wais, wiru), dan Clarias teysmani Blkr
(lele kembang, kalang putih). Di antara kelima jenis ini, hanya Clarias batrachus
L. yang paling sering dijumpai dan dipelihara karena dagingnya yang lezat.
Nugget adalah salah satu pangan hasil pengolahan daging yang memiliki cita
rasa tertentu, biasanya berwarna kuning oranye. Biasanya daging-daging sisa
ayam dan atau kulitnya diolah menjadi satu dan digoreng memakai tepung roti.
Dalam penyimpanannya, makanan ini memerlukan perlakuan khusus, yaitu selalu
di simpan dalam kondisi beku (frozen). Hal ini karena Nugget merupakan hasil
produk olahan hewani yang masuk dalam kategori mudah rusak oleh mikro
organisme.
2. Gambaran Umum
2.1 Nama Usaha
Usaha ini kami beri nama Hot Claria.
2.2 Tanggal Berdiri
Usaha nugget lele ini berdiri saat bazaar kewirausahaan.
2.3 Lokasi
Lokasi merupakan salah satu kegiatan awal yang harus dilakukan sebelum
perusahaan mulai beroperasi. Lokasi atau tempat pemasaran produk yang strategis
dapat memperluas keberhasilan merupakan kriteria terpenting dalam penjualan
produk. Lokasi produksi atau pembuatan produk dilaksanakan di Jl. Sriwijaya
XIV No. 35. Lokasi ini dipilih karena letaknya dekat dengan tempat pemasaran.
2.4 Tanggal Beroperasi
Usaha mulai beroperasi pada saat bazar kewirausahaan.
2.5 Pemasaran Produk
 Produk (Product)
Produk yang dipilih adalah Hot Claria. Nugget ini merupakan makanan yang
sangat praktis dan mudah didapatkan. Mayoritas nugget dibuat dengan bahan
dasar daging ayam. Namun kita dapat memberikan varian baru dengan mengganti
bahan dasar daging ayam dengan daging lele. Penggunaan daging lele sebagai
nugget lebih murah dan kandungan gizi dari lele juga setara dengan daging ayam
dan cocok untuk masyarakat yang memiliki penyakit alergi daging ayam (gatal-
gatal).
 Tempat (Place)
Lokasi usaha di areal tempat pendidikan yakni Pujasera Fakultas Pertanian
Universitas Jember. Keunggulan lokasi ini adalah sangat strategis karena berada
dilingkungan instansi pendidikan antara lain Masjid, Fakultas Keguruan Dan Ilmu
Pendidikan, dan rumah penduduk. Area tersebut terdapat banyak masyarakat
umum dan mahasiswa yang mayoritas menyukai makanan praktis, ringan, dan
sehat.
 Promosi (Promotion)
Proses promosi dimulai dengan menjajakan produk secara langsung. Promosi
juga dilakukan melalui jejaring sosial seperti facebook, dan membuat blog untuk
pemesanan dan mengetahui tentang nugget lele lebih lanjut. Selain itu, nama dari
produk kami diberi inovasi agar menarik perhatian pembeli dengan memberikan
nama “Hot Claria” yang artinya lele panas.
 Harga (Price)
Harga merupakan salah satu unsur dalam bauran pemasaran yang mempunyai
peranan penting yang menetukan keberhasilan suatu kegiatan. Harga dapat
memproyeksikan beberapa tingkat penjualan yang akan dicapai dan beberapa
keuntungan yang telah diperoleh. Harga dari nugget lele yang kami produksi
adalah Rp 1.000,00 per porsi. Harga ini telah di sesuaikan dengan biaya produksi
yang telah dikeluarkan.
K. METODE PELAKSANAAN PROGRAM
Metode pelaksanaan program dilaksanakan melalui proses persiapan, proses
pelaksanaan, proses pemasaran, proses evaluasi dan pembuatan laporan. Metode
pelaksanaan program bertujuan untuk mengarahkan pelaksanaan program usaha
yang dilakukan agar lebih efektif dan efisien dalam penggunaan bahan, biaya,
tenaga kerja, serta peralatan yang digunakn untuk menunjang pelaksanaan
program usaha yang dilakukan.
1. Persiapan
Perencanaan adalah langkah awal dalam suatu proses usaha agribisnis.
Perencanaan program merupakan penentu suatu usaha. Perencanaan ini
diwujudkan dalam proses persiapan. Persiapan merupakan proses penyediaaan
bahan baku, tempat, biaya, tenaga kerja serta alat-alat produksi penunjang usaha
yang akan dilakukan. Tujuan diadakannya persiapan adalah mencegah adanya
kegagalan dan lebih mengarahkan usaha pada tujuan yanga akan dicapai.
a. Survey Lokasi Produksi
Survey lokasi produksi merupakan suatu kegiatan meninjau dan mengamati
lokasi produksi yang akan digunakan sebagai tempat produksi usaha. Survey
lokasi produksi dapat memberikaan gambaran mengenai bagaimana hasil yang
akan didapatkan apabila usaha produksi yang dilakukan pada lokasi tersebut.
Tujuan diadakannya survey terhadap lokasi produksi adalah untuk menghindari
kesalahan pemilihan lokasi tempat produksi yang dilaksanakan.
b. Survey dan Pengumpulan Bahan Baku
Survey dan pengumpulan bahan baku adalah kegiatan peninjauan terhadap
bahan baku yang akan digunakan. Kegiatan survey dan pengumpulan bahan baku
dapat dijadikan sebagai acuan bahan baku mana yang baik dan dapat memberikan
keuntungan yang maksimal bagi produsen maupun konsumen. Survey dan
pengumpulan bahan baku juga dapat memberikan gambaran seberapa besar biaya
yang dibutuhkan dalam penyediaan dana untuk usaha tersebut, sehingga produsen
dapat menyediakan anggaran yang cukup dan sesuai dengan usaha yang akan
dilakukan.
c. Survey Peralatan dan Perlengkapan yang Menunjang Kegiatan
Suatu kegiatan usaha dalam prosesnya membutuhkan input teknologi sebagai
penunjang kegiatan usaha. Teknologi penunjang berupa peralatan dan
perlengkapan produksi yang akan digunkan perlu dilakukan peninjauan terlebih
dahulu. Survey peralatan dan perlengkapan yang menunjang kegiatan memang
harus dilakukan apabila ingin memperoleh output yang maksimal. Proses
pemilihan peralatan dan perlengkapan yang menunjang kegiatan harus selektif,
sehingga peralatan yang dipilih adalah peralatan ynag memiliki tingkat
keefektifan dan keefisienan yang tinggi. Tujuan dilakukannya survey peralatan
dan perlengkapan agar output yang dihasilkan bisa maksimal dengan adanya input
teknologi tersebut.
d. Membuat Tester
Membuat tester merupakan suatu langkah dalam serangkaian pembuatan
produk dimana pada langkah tersebut diadakan percobaan dan pengamatan
mengenai rasa, tekstur maupun warna kematangan. Tujuan pembuatan tester ini
dilakukan untuk mengetahui apakah produk yang dibuat sudah sesuai dengan apa
yang kita harapkan, sehingga melalui tahapan ini kita dapat mengetahui
kekurangan dari produk olahan yang dihasilkan. Usaha “Hot Claria” merupakan
jenis produk usaha yang masih sedikit beredar dipasaran, maka pengujian produk
sebelum pemasaran harus dilakukan untuk mengetahui tingkat kelayakan produk.
Pengujian dilakukan dengan mengolah bahan sesuai dengan prosedur dan takaran
yang telah ditetapkan, setelah bahan diolah menjadi produk jadi dilanjutkan untuk
melakukan evaluasi dari keseluruhan proses produksi dengna meminta kritik dan
saran dari penguji.
e. Membuat Logo
Suatu produk harus memiliki identitas berupa logo yang menjadi ciri khas
dari suatu produk. Logo yang digunakan pada suatu produk harus sesuai dengan
bahan yang diguakan pada produk yang dihasilkan. Disamping itu juga dibuat
logo yang menarik konsumen tanpa keluar dari produk umum.
2. Pelaksanaan
Pelaksanaan merupakan kelanjutan dari kegiatan perencanaan maupun
persiapan. Kegiatan pelaksanaan program meliputi kegiatan pengorganisasian,
pembagian tugas kerja dan tanggungjawab. Pembagian tugas harus tepat dan
sesuai dengan keahlian yang dibutuhkan agar tujuan tercapai. Pelaksaan kegiatan
dalam usaha meliputi proses pembuatan produk dan proses promosi produk.
Keberhasilan dari kegiatan usaha juga sangat bergantung pada proses
pelaksanaan. Apabila dalam proses pembuatan produk dan proses promosi kurang
berhasil, tujuan juga tidak akan tercapai secara maksimal.
a. Pembuatan Produk
Proses pembuatan produk dilakukan sesuai resep pembuatan nugget pada
umumnya yaitu membersihkan ikan lele dari sirip, tulang dan bagian lain yang
tidak diinginkan kemudian dicuci hingga bersih. Selanjutnya menghaluskan
daging dengan gilingan daging atau penumbuk atau blender. Lalu mencampurkan
daging hasil gilingan dengan seluruh bahan dan campur hingga merata. Masukkan
adonan kedalam dandang dan kukus selama ± 25 menit, lalu dinginkan. Potong
adonan sesuai dengan selera. Celupkan adonan kedalam telur kemudian
gulungkan ke tepung roti beberapa kali. Lalu goreng potongan adonan sampai
kering, tiriskan dan nugget siap dikemas atau dimakan.
Proses pemasaran produk suatu usaha diawal perintisan perlu adanya promosi
untuk mengenalkan produk dikalangan konsumen. Promosi dapat dilakukan
melalui jejaring sosial seperti facebook selain itu juga dari mulut ke mulut. Orang
yang bertugas mempromosikan produk harus menggunakan bahasa yang menarik,
agar konsumen tertarik dengan produk yang ditawarkan.
3. Proses Pemasaran
Pemasaran merupakan ujung tombak dari ujung usaha. Proses pemasaran
dilakukan dengan merencanakan harga produk yang ditetapkan melalui
pertimbangan keluaran biaya yang dibutuhkan untuk membuat produk tersebut.
Pemasaran dilanjutkan dengan menentukan lokasi penjualan yang strategis. Cara
peningkatan daya tarik konsumen dilakukan melalui pembaharuan produk yaitu
menambah rasa dan memberikan harga miring di awal pemasaran. Produk yang
sudah diminati oleh konsumen, produsen dapat menjaga kualitas produk tersebut
dan mengembangkan usaha tersebut.
4. Evaluasi dan Pembuatan Laporan
Pelaksanaan evaluasi dilakukan untuk mengetahui tingkat keuntungan atau
kerugian dalam usaha “Hot claria”. Tahap evaluasi diperhitungkan berdasarkan :
1. Aspek ekonomi yang meliputi pengeluaran biaya penggunaan bahan,
peralatan, serta biaya pemasaran
2. Aspek penggunaan tenaga kerja dalam proses produksi
3. Aspek pemasaran produk.
Kegiatan evaluasi bertujuan untuk mengetahui kekurangan serta kelebihan dari
usaha “Hot claria” tersebut. Berdasarkan program yang telah dilaksanakan
disusunlah laporan mengenai seluruh kegiatan yang dilakukan dalam usaha “Hot
claria”. Penyusunan laporan membutuhkan pengarahan dari pembimbing agar
produk yang dihasilkan maksimal.
L. JADWAL KEGIATAN
(terlampir)
M. RANCANGAN BIAYA
1. Biaya Tetap
No Kebutuhan
Jumlah
Barang
Umur
Ekonomis
Harga
Satuan
Total
1. Kompor Gas 1 5 th 150.000 150.000
2. Penggorengan 1 3 th 16.000 16.000
3. Spatula 1 3 th 3.000 3.000
4. Baskom 3 1 th 1.000 3.000
5. Pisau 3 5 th 1.000 3.000
6. Gas 1 1 minggu 15.000 15.000
7. Gilingan daging 1 5 tahun 270.000 270.000
8. Penumbuk 1 5 tahun 3.000 3.000
9. Dandang 1 5 tahun 30.000 30.000
Total Biaya Tetap (TFC) 493.000
2. Biaya Variabel
No Bahan Jumlah Barang
Harga
Persatuan
Total
1. Ikan Lele 1 kg 18.000 18.000
2. Telur 3 buah 1000 3000
3. Tepung terigu 3 sendok makan
1 kg @
8.000
500
4. Bawang putih 2 siung
1
kg@30.000
200
5. Bawang merah 1 siung
1 kg
@20.000
200
6. lada Seperempat sendok
1 bungkus
@1.000
500
7. Minyak goreng Seperempat liter
1 kg@
9.500
2.400
8. Tepung roti halus 2 sendok makan
1 bungkus
5.000
500
9. Tepung roti kasar 3 sendok makan
1 bungkus
10.000
1.000
10. Gula Seperempat sendok
1 kg
@11.000
500
11. Jamur kuping 1 ons
1 ons
@2.000
2.000
12. Saos sambal 24 sachet
1 sachet
@250
6000
13. Kemasan mika 10 buah
1bungkus
@400
4000
14. Tusuk gigi 1 pack
1 pack
@4000
4000
Total Kebutuhan Kerja /
Bulan (TVC)
44.300
Total Modal Investasi
3. Biaya Penyusutan untuk 1 Tahun
No Kebutuhan
Jumlah
Barang
Umur
Ekonomis
Harga
Satuan
Penyusutan Total
1. Kompor Gas 1 5 Th 150.000 15.000 135.000
2. Penggorengan 1 3 Th 16.000 1.600 14.400
3. Spatula 1 5 Th 3.000 300 2.700
4. Pisau 3 5 Th 1.000 100 2.700
5. Baskom 3 1 Th 1.000 100 2.700
6. Gas 1 1 Minggu 13.000 1300 11.700
7.
Gilingan
daging
1 5 tahun
270.000 270.000 270.000
8. Penumbuk 1 5 tahun 3000 3000 3000
9. Dandang 1 5 tahun 30.000 30.000 30.000
 TR = P x Q
= 100 x 6000
= 600.000
 TVC = 44.300
 TFC = 493.000
 TC = TVC + TFC
= 44.300 + 493.000
= 537.300
 Л = TR – TC
= 600.000 – 537.300
= 62.700
 Total Biaya Produksi = Total Biaya Tetap + Total Biaya Variabel
(Selama 12 minggu) = 322.200 x 20
= 6.444.000
 Penjualan (12 minggu) = Jumlah Produk x Harga Jual
= (100 x 2000)20
= 4.000.000
 HPP (Harga Pokok Penjualan) = Total Cost per 12 minggu
Total Produksi per 12 minggu
= 7.134.000
9.600.000
= 0,74
 Nilai BEP =
alanHasilPenju
tetapBiayaTidak
BiayaTetap
1
=
175 .000
1−
419.500
800.000
=
175 .000
1−0,52
=
175 .000
0,48
= 364.583
 Persentase BEP = %100x
TetapBiayaTidakalanHasilPenju
BiayaTetap

=
175.000
800 .000 −419.500
× 100%
=
175 .000
380 .500
× 100%
= 46 %
 Kapasitas BEP = Persentase BEP x Jumlah Produk
= 46 % x 100
= 46
 Tingkat Pengembalian Modal = %100
tan
x
walInvestasiA
PenyusuBersihKeuntungan 
=
205 .500 +157 .500
594.500
× 100%
=
363 .000
594 .500
× 100%
= 61%
 Waktu Balik Modal =
odalgembalianMTingkatPen
1
=
1
0,61
= 1,64
= 19,7 bulan
Jadi pengembalian modal dalam waktu 1 tahun, 7 bulan, 21 hari.

More Related Content

What's hot

ekonomi sumberdaya alam
ekonomi sumberdaya alamekonomi sumberdaya alam
ekonomi sumberdaya alam
Firman Ferdian
 
Proposal kewiurausahaan-makanan (1)
Proposal kewiurausahaan-makanan (1)Proposal kewiurausahaan-makanan (1)
Proposal kewiurausahaan-makanan (1)
Pengki Irawan
 
KLASIFIKASI SUMBER DAYA ALAM DAN HUBUNGAN SATU SAMA LAIN
KLASIFIKASI SUMBER DAYA ALAM DAN HUBUNGAN SATU SAMA LAINKLASIFIKASI SUMBER DAYA ALAM DAN HUBUNGAN SATU SAMA LAIN
KLASIFIKASI SUMBER DAYA ALAM DAN HUBUNGAN SATU SAMA LAIN
Opissen Yudisyus
 

What's hot (20)

ekonomi sumberdaya alam
ekonomi sumberdaya alamekonomi sumberdaya alam
ekonomi sumberdaya alam
 
Proposal PKM-Kewirausahaan LOLOS PKM
Proposal PKM-Kewirausahaan LOLOS PKMProposal PKM-Kewirausahaan LOLOS PKM
Proposal PKM-Kewirausahaan LOLOS PKM
 
Business plan istana kripik ibu merry
Business plan   istana kripik ibu merryBusiness plan   istana kripik ibu merry
Business plan istana kripik ibu merry
 
Peranan sumber daya manusia dalam pengembangan pertanian
Peranan sumber daya manusia dalam pengembangan pertanianPeranan sumber daya manusia dalam pengembangan pertanian
Peranan sumber daya manusia dalam pengembangan pertanian
 
Proposal kewiurausahaan-makanan (1)
Proposal kewiurausahaan-makanan (1)Proposal kewiurausahaan-makanan (1)
Proposal kewiurausahaan-makanan (1)
 
TEKNOLOGI PENGOLAHAN DAGING.pptx
TEKNOLOGI PENGOLAHAN DAGING.pptxTEKNOLOGI PENGOLAHAN DAGING.pptx
TEKNOLOGI PENGOLAHAN DAGING.pptx
 
285 Proposal PKM 5 Bidang Mahasiswa UGM yang Didanai 2015/2016
285 Proposal PKM 5 Bidang Mahasiswa UGM yang Didanai 2015/2016285 Proposal PKM 5 Bidang Mahasiswa UGM yang Didanai 2015/2016
285 Proposal PKM 5 Bidang Mahasiswa UGM yang Didanai 2015/2016
 
Proposal Business Plan
Proposal Business PlanProposal Business Plan
Proposal Business Plan
 
Proposal investasi usaha
Proposal investasi usahaProposal investasi usaha
Proposal investasi usaha
 
Proposal kewirausahaan sate
Proposal kewirausahaan sateProposal kewirausahaan sate
Proposal kewirausahaan sate
 
Budidaya ayam petelur
Budidaya ayam petelurBudidaya ayam petelur
Budidaya ayam petelur
 
Proposal usaha makanan
Proposal usaha makananProposal usaha makanan
Proposal usaha makanan
 
Proposal bisnis es cincau jelly susu (pertemuan 7)
Proposal bisnis es cincau jelly susu (pertemuan 7)Proposal bisnis es cincau jelly susu (pertemuan 7)
Proposal bisnis es cincau jelly susu (pertemuan 7)
 
KLASIFIKASI SUMBER DAYA ALAM DAN HUBUNGAN SATU SAMA LAIN
KLASIFIKASI SUMBER DAYA ALAM DAN HUBUNGAN SATU SAMA LAINKLASIFIKASI SUMBER DAYA ALAM DAN HUBUNGAN SATU SAMA LAIN
KLASIFIKASI SUMBER DAYA ALAM DAN HUBUNGAN SATU SAMA LAIN
 
PPT Nugget Ikan Tuna
PPT Nugget Ikan TunaPPT Nugget Ikan Tuna
PPT Nugget Ikan Tuna
 
Proposal Bussines Plan Bananas
Proposal Bussines Plan BananasProposal Bussines Plan Bananas
Proposal Bussines Plan Bananas
 
BDPP_Pertemuan 4_komoditas dalam budidaya
BDPP_Pertemuan 4_komoditas  dalam budidayaBDPP_Pertemuan 4_komoditas  dalam budidaya
BDPP_Pertemuan 4_komoditas dalam budidaya
 
planning usaha Kripik sehat jamur tiram
planning usaha Kripik sehat jamur tiramplanning usaha Kripik sehat jamur tiram
planning usaha Kripik sehat jamur tiram
 
181902856 proposal-usaha-ayam-kampung
181902856 proposal-usaha-ayam-kampung181902856 proposal-usaha-ayam-kampung
181902856 proposal-usaha-ayam-kampung
 
Budidaya cacing sutra
Budidaya cacing sutraBudidaya cacing sutra
Budidaya cacing sutra
 

Similar to 246120298 proposal-nugget-lele-new

PKM: Efektivitas Teripang Hitam (Holothuria atra) Sebagai Suplemen Pakan Ikan...
PKM: Efektivitas Teripang Hitam (Holothuria atra) Sebagai Suplemen Pakan Ikan...PKM: Efektivitas Teripang Hitam (Holothuria atra) Sebagai Suplemen Pakan Ikan...
PKM: Efektivitas Teripang Hitam (Holothuria atra) Sebagai Suplemen Pakan Ikan...
UNESA
 
PKM-K (“MASASI TELUR ASIN” Telur Asin Rasa Manis-Asam-Pedas)
PKM-K (“MASASI TELUR ASIN” Telur Asin Rasa Manis-Asam-Pedas)PKM-K (“MASASI TELUR ASIN” Telur Asin Rasa Manis-Asam-Pedas)
PKM-K (“MASASI TELUR ASIN” Telur Asin Rasa Manis-Asam-Pedas)
Rahmatia Azzindani
 
narasi produk.pptx
narasi produk.pptxnarasi produk.pptx
narasi produk.pptx
HenyAkbar
 

Similar to 246120298 proposal-nugget-lele-new (20)

Telur asin
Telur asinTelur asin
Telur asin
 
Wirausaha produk budidaya unggas pedaging
Wirausaha produk budidaya unggas pedagingWirausaha produk budidaya unggas pedaging
Wirausaha produk budidaya unggas pedaging
 
Proposal usaha Pembesaran bibit ikan lele unggul
Proposal usaha Pembesaran bibit ikan lele unggulProposal usaha Pembesaran bibit ikan lele unggul
Proposal usaha Pembesaran bibit ikan lele unggul
 
DIFUSI TEKNOLOGI PRODUKSI KONSENTRAT PROTEIN DARI IKAN GABUS
DIFUSI TEKNOLOGI PRODUKSI KONSENTRAT PROTEIN DARI IKAN GABUSDIFUSI TEKNOLOGI PRODUKSI KONSENTRAT PROTEIN DARI IKAN GABUS
DIFUSI TEKNOLOGI PRODUKSI KONSENTRAT PROTEIN DARI IKAN GABUS
 
Kewirausahaan
KewirausahaanKewirausahaan
Kewirausahaan
 
PKM: Efektivitas Teripang Hitam (Holothuria atra) Sebagai Suplemen Pakan Ikan...
PKM: Efektivitas Teripang Hitam (Holothuria atra) Sebagai Suplemen Pakan Ikan...PKM: Efektivitas Teripang Hitam (Holothuria atra) Sebagai Suplemen Pakan Ikan...
PKM: Efektivitas Teripang Hitam (Holothuria atra) Sebagai Suplemen Pakan Ikan...
 
PKM-K (“MASASI TELUR ASIN” Telur Asin Rasa Manis-Asam-Pedas)
PKM-K (“MASASI TELUR ASIN” Telur Asin Rasa Manis-Asam-Pedas)PKM-K (“MASASI TELUR ASIN” Telur Asin Rasa Manis-Asam-Pedas)
PKM-K (“MASASI TELUR ASIN” Telur Asin Rasa Manis-Asam-Pedas)
 
DP TIM (Repaired)
DP TIM (Repaired)DP TIM (Repaired)
DP TIM (Repaired)
 
BAB I - IV (PEMBUATAN TEMPE KEDELEI) VITHA DKK.
BAB I - IV (PEMBUATAN TEMPE KEDELEI) VITHA DKK.BAB I - IV (PEMBUATAN TEMPE KEDELEI) VITHA DKK.
BAB I - IV (PEMBUATAN TEMPE KEDELEI) VITHA DKK.
 
BAB I - IV (PEMBUATAN TEMPE KEDELEI) VITHA DKK.
BAB I - IV (PEMBUATAN TEMPE KEDELEI) VITHA DKK.BAB I - IV (PEMBUATAN TEMPE KEDELEI) VITHA DKK.
BAB I - IV (PEMBUATAN TEMPE KEDELEI) VITHA DKK.
 
Pengembangan kripik ubi Putri Azzaraa.docx
Pengembangan kripik ubi Putri Azzaraa.docxPengembangan kripik ubi Putri Azzaraa.docx
Pengembangan kripik ubi Putri Azzaraa.docx
 
Proposal usaha beternak ayam
Proposal usaha beternak ayamProposal usaha beternak ayam
Proposal usaha beternak ayam
 
proposal-fix-udah-jadi
proposal-fix-udah-jadiproposal-fix-udah-jadi
proposal-fix-udah-jadi
 
ppt body.pptx
ppt body.pptxppt body.pptx
ppt body.pptx
 
Contoh proposal
Contoh proposalContoh proposal
Contoh proposal
 
Budidaya Unggas Petelur
Budidaya Unggas PetelurBudidaya Unggas Petelur
Budidaya Unggas Petelur
 
Sistem Control Management PRODUKSI TAHU KEL 6
Sistem Control Management PRODUKSI TAHU KEL 6Sistem Control Management PRODUKSI TAHU KEL 6
Sistem Control Management PRODUKSI TAHU KEL 6
 
Pkm
PkmPkm
Pkm
 
Karya Tulis Ilmiah "Fast Food"
Karya Tulis Ilmiah "Fast Food"Karya Tulis Ilmiah "Fast Food"
Karya Tulis Ilmiah "Fast Food"
 
narasi produk.pptx
narasi produk.pptxnarasi produk.pptx
narasi produk.pptx
 

Recently uploaded

ppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.ppt
ppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.pptppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.ppt
ppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.ppt
AgusRahmat39
 
1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...
1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...
1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...
MetalinaSimanjuntak1
 

Recently uploaded (20)

Contoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdf
Contoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdfContoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdf
Contoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdf
 
2 KISI-KISI Ujian Sekolah Dasar mata pelajaranPPKn 2024.pdf
2 KISI-KISI Ujian Sekolah Dasar  mata pelajaranPPKn 2024.pdf2 KISI-KISI Ujian Sekolah Dasar  mata pelajaranPPKn 2024.pdf
2 KISI-KISI Ujian Sekolah Dasar mata pelajaranPPKn 2024.pdf
 
ppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.ppt
ppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.pptppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.ppt
ppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.ppt
 
vIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsx
vIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsxvIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsx
vIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsx
 
1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...
1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...
1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...
 
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
 
PELAKSANAAN + Link-Link MATERI Training_ "Effective INVENTORY & WAREHOUSING M...
PELAKSANAAN + Link-Link MATERI Training_ "Effective INVENTORY & WAREHOUSING M...PELAKSANAAN + Link-Link MATERI Training_ "Effective INVENTORY & WAREHOUSING M...
PELAKSANAAN + Link-Link MATERI Training_ "Effective INVENTORY & WAREHOUSING M...
 
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKAMODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
 
Pendidikan-Bahasa-Indonesia-di-SD MODUL 3 .pptx
Pendidikan-Bahasa-Indonesia-di-SD MODUL 3 .pptxPendidikan-Bahasa-Indonesia-di-SD MODUL 3 .pptx
Pendidikan-Bahasa-Indonesia-di-SD MODUL 3 .pptx
 
Integrasi nasional dalam bingkai bhinneka tunggal ika
Integrasi nasional dalam bingkai bhinneka tunggal ikaIntegrasi nasional dalam bingkai bhinneka tunggal ika
Integrasi nasional dalam bingkai bhinneka tunggal ika
 
MODUL P5 KEWIRAUSAHAAN SMAN 2 SLAWI 2023.pptx
MODUL P5 KEWIRAUSAHAAN SMAN 2 SLAWI 2023.pptxMODUL P5 KEWIRAUSAHAAN SMAN 2 SLAWI 2023.pptx
MODUL P5 KEWIRAUSAHAAN SMAN 2 SLAWI 2023.pptx
 
PPT Penjumlahan Bersusun Kelas 1 Sekolah Dasar
PPT Penjumlahan Bersusun Kelas 1 Sekolah DasarPPT Penjumlahan Bersusun Kelas 1 Sekolah Dasar
PPT Penjumlahan Bersusun Kelas 1 Sekolah Dasar
 
Modul Projek - Batik Ecoprint - Fase B.pdf
Modul Projek  - Batik Ecoprint - Fase B.pdfModul Projek  - Batik Ecoprint - Fase B.pdf
Modul Projek - Batik Ecoprint - Fase B.pdf
 
PPT AKSI NYATA KOMUNITAS BELAJAR .ppt di SD
PPT AKSI NYATA KOMUNITAS BELAJAR .ppt di SDPPT AKSI NYATA KOMUNITAS BELAJAR .ppt di SD
PPT AKSI NYATA KOMUNITAS BELAJAR .ppt di SD
 
PEMANASAN GLOBAL - MATERI KELAS X MA.pptx
PEMANASAN GLOBAL - MATERI KELAS X MA.pptxPEMANASAN GLOBAL - MATERI KELAS X MA.pptx
PEMANASAN GLOBAL - MATERI KELAS X MA.pptx
 
MATEMATIKA EKONOMI MATERI ANUITAS DAN NILAI ANUITAS
MATEMATIKA EKONOMI MATERI ANUITAS DAN NILAI ANUITASMATEMATIKA EKONOMI MATERI ANUITAS DAN NILAI ANUITAS
MATEMATIKA EKONOMI MATERI ANUITAS DAN NILAI ANUITAS
 
CAPACITY BUILDING Materi Saat di Lokakarya 7
CAPACITY BUILDING Materi Saat di Lokakarya 7CAPACITY BUILDING Materi Saat di Lokakarya 7
CAPACITY BUILDING Materi Saat di Lokakarya 7
 
MODUL 1 Pembelajaran Kelas Rangkap-compressed.pdf
MODUL 1 Pembelajaran Kelas Rangkap-compressed.pdfMODUL 1 Pembelajaran Kelas Rangkap-compressed.pdf
MODUL 1 Pembelajaran Kelas Rangkap-compressed.pdf
 
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase B
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase BModul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase B
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 4 Fase B
 
aksi nyata sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdf
aksi nyata sosialisasi  Profil Pelajar Pancasila.pdfaksi nyata sosialisasi  Profil Pelajar Pancasila.pdf
aksi nyata sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdf
 

246120298 proposal-nugget-lele-new

  • 1. USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA NUGGET “HOT CLARIA” TEROBOSAN BARU PENGGANTI DAGING SAPI DAN AYAM SEBAGAI PANGAN ALTERNATIF ENAK, SEHAT DAN BERGIZI BIDANG KEGIATAN: PKM-K Diusulkan Oleh : Elfan Dwi Fahrezi (111510501061) Martonda Surya Abadi (111510501059) Amanah Fitria (111510501062) Yeremia Andika Putra (111510501063) UNIVERSITAS JEMBER JEMBER 2013
  • 2. HALAMAN PENGESAHAN B. HALAMAN PENGESAHAN 1. Judul Kegiatan : Nugget “Hot Claria” Terobosan Baru Pengganti Daging Sapi dan Ayam Sebagai Pangan Alternatif Enak, Sehat dan Bergizi 2. Bidang Kegiatan : ( ) PKM-P ( ) PKM-M ( ) PKM-KC (pilih salah satu) (√) PKM-K ( ) PKM-T 3. Bidang Ilmu : ( ) Kesehatan (√) Pertanian ( ) MIPA ( ) Teknologi ( ) Sosial Ekonomi ( ) Humaniora ( ) Pendidikan 4. Ketua Pelaksana Kegiatan a. Nama Lengkap : Elfan Dwi Fahrezi b. NIM : 111510501061 c. Jurusan : Agroteknologi d. Universitas/Institut/Poiteknik : Universitas Jember e. Alamat Rumah dan No Telp/HP : Jl. Jawa 7 No. 47 B f. Alamat Email : hanyasebataskata@rocketmail.com 5. Anggota Pelaksana Kegiatan / Penulis : 3 orang 6. Dosen Pendamping a. Nama Lengkap dan Gelar : b. NIP : c. Alamat Rumah dan No Telp/HP : 7. Biaya Kegiatan Total : a.Sumber PKM : Rp b.Sumber lain : Rp - 8. Jangka Waktu Pelaksana : April sampai Juli 2013 Menyetujui Ketua Jurusan Agroteknologi Fakultas Pertanian Universitas Jember NIP. Pembantu Rektor Bagian Kemahasiswaan Universitas Jember Prof. Dr. Mohammad Saleh, SF. M.Sc NIP. 195608311984031002 Jember, 19 Januari 2013 Ketua Pelaksana Kegiatan (Elfan Dwi Fahrezi) NIM 111510501061 Dosen Pembimbing NIP.
  • 3. C. DAFTAR ISI A. HALAMAN KULIT MUKA………………………………………… i B. HALAMAN PENGESAHAN……………………………………….. ii C. DAFTAR ISI…………………………………………………………. iii D. LATAR BELAKANG MASALAH E. PERUMUSAN MASALAH F. TUJUAN G. LUARAN YANG DIHARAPKAN H. KEGUNAAN I. GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA J. METODE PELAKSANAAN K. JADWAL KEGIATAN L. RANCANGAN BIAYA M. LAMPIRAN 1). BIODATA KETUA serta ANGGOTA KELOMPOK 2). BIODATA DOSEN PENDAMPING 3). LAIN-LAIN
  • 4. D. JUDUL PROGRAM “HOT CLARIA” Rasakan Kenikmatan sensasi nugget yang berbeda E. LATAR BELAKANG MASALAH Indonesia terkenal dengan budayanya yang khas dan aneka ragam sumber daya alam yang melimpah ruah, baik dari segi pertanian, kelautan, kehutanan dan dari segi yang lainnya. Dengan adanya kekayaan yang demikian melimpah, pemanfaatan bahan-bahan alami yang bersumber dari alam menjadi dasar dalam pembuatan produk-produk yang nantinya dapat dipasarkan. Pemanfaatan bahan- bahan alami membuat Indonesia terkenal akan produk-produk makanan yang enak, alami dan sehat tentunya. Produk-produk Indonesia dapat terkenal diluar negeri juga karena kualitasnya dan berbahan-bahan alami. Progam ketahanan pangan (food security) diharapkan mampu menyediakan pangan yang memadahi dari segi jumlah maupun mutunya bagi masyarakat, khususnya bahan pangan pokok local sumber karbohidrat atau kalori. Saat ini Indonesia masih jauh dari harapan untuk menuju swasembada pangan, dalam arti tidak seluruh wilayah dapat memenuhi sendiri kebutuhan pangan yang beraneka ragam, sehingga pada saat tertentu terjadi ketimpangan antara permintaan pangan yang selalu meningkat dengan persediaan pangan, yang pada gilirannya harus dilakukan impor berbagai ragam pangan dari Negara lain yang berarti mangurangi devisa Negara. Umumnya produk makanan kita berasal dari daging ayam atau daging sapi, dimana akhir-akhir ini semakin banyak terdapat berita adanya penyakit-penyakit dan virus-virus berbahaya pada kedua daging tersebut sehingga menunutut masyarakatnya untuk lebih berhati-hati dalam memilih dan membeli daging sapi dan daging ayam. Akibatnya banyak konsumen mulai ragu untuk membeli daging-daging tersebut. Namun kebutuhan akan protein dan lemak harus tetap terpenuhi. Untuk itu diperlukan adanya alternative pengganti atau inovasi baru agar tetap mampu memenuhi kebutuhan tubuh manusia akan kandungan daging. Peluang usaha untuk pengembangan olahan ikan khususnya ikan lele masih cukup besar. Karena budidayanya yang lebih mudah dan juga bisa menjadi
  • 5. alternative bagi konsumen untuk tetap memenuhi kebutuhan protein dan lemak mereka. Nugget merupakan salah satu bentuk olahan yang dapat dikembangkan bentuk olahan ini banyak disukai anak-anak maupun orang dewasa karena rasanya yang mengundang selera. Respon konsumen terhadap nugget cukup bagus mengingat sekarang ini orang juga memperhatikan kepraktisan sebuah produk. Dalam penyimpanannya nugget dapat disimpan dalam bentuk beku. Selain itu, pengolahan nugget juga dapat memperpanjang daya simpan daging ikan lele. Untuk rasa, nugget lele memang sedikit unik namun tetap lezat sebagai hidangan pelengkap. Nugget ikan lele berpotensi untuk dikembangkan dan merupakan peluang yang bagus untuk berwirausaha. Produk yang kami tawarkan saat ini yaitu “Nugget Lele”. Dimana makanan ini biasanya tersaji dengan daging ayam atau daging sapi di dalamnya namun kami melakukan inovasi yaitu dengan mengganti daging sapi dan daging ayam tersebut dengan daging lele yang lebih murah dan lebih terjamin mutu dan kesehatannya. Pada prinsipnya, nugget lele ini sama dengan nugget-nugget yang lain hanya saja kami menggunakan daging lele yang lebih murah dan mudah didapat. Sehingga mampu diterima oleh semua kalangan dengan harga yang terjangkau. Produk ini kami ciptakan sebagai alternative baru dalam membuat olahan berbahan daging karena banyaknya daging ayam dan daging sapi yang terinfeksi virus berbahaya bagi tubuh manusia dan semakin mahalnya harga daging ayam dan daging sapi. Oleh karena alasan itulah kami menciptakan suatu produk jajanan yang berkualitas, bergizi dan dengan harga yang terjangkau. F. PERUMUSAN MASALAH 1. Bagaimana cara pembuatan nugget lele? 2. Apa keunggulan dari nugget lele? 3. Bagaimana prospek kedepan produk Nugget Lele? G. TUJUAN PROGRAM 1. Untuk mengetahui cara pemanfaatan ikan lele yang tepat menjadi produk olahan makanan yang sehat, bergizi tinggi dan memiliki nilai ekonomis yang prospektif dengan penerapan sistem agribisnis. 2. Untuk membuka lapangan pekerjaan bagi mahasiswa dan masyarakat. 3. Untuk menumbuhkan motivasi berwirausaha dikalangan mahasiswa dan
  • 6. masyarakat H. LUARAN YANG DIHARAPKAN Luaran yang diharapkan dari program kreatifitas ini adalah adanya pemanfaatan ikan lele dalam bentuk olahan makanan yang baru. Selain itu, juga mengenalkan nugget lele yang memiliki keunggulan-keunggulan dan manfaat- manfaat bagi kesehatan dan pemenuhan kebutuhan pangan manusia. Olahan makanan nanti yang akan didapatkan akan dipasarkan dalam suatu bazar. I. KEGUNAAN PROGRAM 1. Meningkatkan inovasi mahasiswa dalam menemukan hasil karya yang dengan memanfaatkan program tersebut sebagai peluang usaha. 2. Meningkatkan kreatifitas dan penalaran pada pengembangan ilmu teknologi pangan. 3. Memperkenalkan kepada masyarakat agar dapat memanfaatkan hasil pertanian yang melimpah, seperti ikan lele sebagai produk olahan nugget yang bisa menjadi peluang usaha. J. GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA 1. Deskripsi Umum Ikan lele merupakan salah satu hasil peternakan yang kaya akan gizi. Ikan lele (Clarias spp.) merupakan ikan air tawar yang dapat hidup di tempat-tempat kritis, seperti rawa, sungai, sawah, kolam ikan yang subur, kolam ikan yang keruh, dan tempat berlumpur yang kekurangan oksigen. Hal ini dikarenakan ikan lele mempunyai alat pernapasan tambahan, yakni arborecent. Ikan lele dapat pula dipelihara di tambak air payau asal kadar garamnya tidak terlalu tinggi. Ikan lele termasuk dalam famili Claridae dan sering juga disebut mud fish atau catfish. Di Indonesia, ikan lele dikenal dengan beberapa nama daerah, seperti ikan maut (Sumatera Utara dan Aceh), keling (Sulawesi Selatan), dan cepi (Bugis). Penyebaran lele di Indonesia meliputi Jawa, Sumatera, Bangka, Belitung, Kalimantan, Singkep, dan Sulawesi. Di Indonesia, terdapat lima jenis ikan lele lokal yang sangat terkenal, yakni Clarias batrachus L (lele, kalang, maut, cepa), Clarias leiacanthus Blkr (keli, penang), Clarias nieuhofi CV (lindim, lembat, kaleh), Clarias melanoderma Blkr (duri, wais, wiru), dan Clarias teysmani Blkr
  • 7. (lele kembang, kalang putih). Di antara kelima jenis ini, hanya Clarias batrachus L. yang paling sering dijumpai dan dipelihara karena dagingnya yang lezat. Nugget adalah salah satu pangan hasil pengolahan daging yang memiliki cita rasa tertentu, biasanya berwarna kuning oranye. Biasanya daging-daging sisa ayam dan atau kulitnya diolah menjadi satu dan digoreng memakai tepung roti. Dalam penyimpanannya, makanan ini memerlukan perlakuan khusus, yaitu selalu di simpan dalam kondisi beku (frozen). Hal ini karena Nugget merupakan hasil produk olahan hewani yang masuk dalam kategori mudah rusak oleh mikro organisme. 2. Gambaran Umum 2.1 Nama Usaha Usaha ini kami beri nama Hot Claria. 2.2 Tanggal Berdiri Usaha nugget lele ini berdiri saat bazaar kewirausahaan. 2.3 Lokasi Lokasi merupakan salah satu kegiatan awal yang harus dilakukan sebelum perusahaan mulai beroperasi. Lokasi atau tempat pemasaran produk yang strategis dapat memperluas keberhasilan merupakan kriteria terpenting dalam penjualan produk. Lokasi produksi atau pembuatan produk dilaksanakan di Jl. Sriwijaya XIV No. 35. Lokasi ini dipilih karena letaknya dekat dengan tempat pemasaran. 2.4 Tanggal Beroperasi Usaha mulai beroperasi pada saat bazar kewirausahaan. 2.5 Pemasaran Produk  Produk (Product) Produk yang dipilih adalah Hot Claria. Nugget ini merupakan makanan yang sangat praktis dan mudah didapatkan. Mayoritas nugget dibuat dengan bahan dasar daging ayam. Namun kita dapat memberikan varian baru dengan mengganti bahan dasar daging ayam dengan daging lele. Penggunaan daging lele sebagai nugget lebih murah dan kandungan gizi dari lele juga setara dengan daging ayam dan cocok untuk masyarakat yang memiliki penyakit alergi daging ayam (gatal- gatal).
  • 8.  Tempat (Place) Lokasi usaha di areal tempat pendidikan yakni Pujasera Fakultas Pertanian Universitas Jember. Keunggulan lokasi ini adalah sangat strategis karena berada dilingkungan instansi pendidikan antara lain Masjid, Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan, dan rumah penduduk. Area tersebut terdapat banyak masyarakat umum dan mahasiswa yang mayoritas menyukai makanan praktis, ringan, dan sehat.  Promosi (Promotion) Proses promosi dimulai dengan menjajakan produk secara langsung. Promosi juga dilakukan melalui jejaring sosial seperti facebook, dan membuat blog untuk pemesanan dan mengetahui tentang nugget lele lebih lanjut. Selain itu, nama dari produk kami diberi inovasi agar menarik perhatian pembeli dengan memberikan nama “Hot Claria” yang artinya lele panas.  Harga (Price) Harga merupakan salah satu unsur dalam bauran pemasaran yang mempunyai peranan penting yang menetukan keberhasilan suatu kegiatan. Harga dapat memproyeksikan beberapa tingkat penjualan yang akan dicapai dan beberapa keuntungan yang telah diperoleh. Harga dari nugget lele yang kami produksi adalah Rp 1.000,00 per porsi. Harga ini telah di sesuaikan dengan biaya produksi yang telah dikeluarkan. K. METODE PELAKSANAAN PROGRAM Metode pelaksanaan program dilaksanakan melalui proses persiapan, proses pelaksanaan, proses pemasaran, proses evaluasi dan pembuatan laporan. Metode pelaksanaan program bertujuan untuk mengarahkan pelaksanaan program usaha yang dilakukan agar lebih efektif dan efisien dalam penggunaan bahan, biaya, tenaga kerja, serta peralatan yang digunakn untuk menunjang pelaksanaan program usaha yang dilakukan. 1. Persiapan Perencanaan adalah langkah awal dalam suatu proses usaha agribisnis. Perencanaan program merupakan penentu suatu usaha. Perencanaan ini diwujudkan dalam proses persiapan. Persiapan merupakan proses penyediaaan bahan baku, tempat, biaya, tenaga kerja serta alat-alat produksi penunjang usaha
  • 9. yang akan dilakukan. Tujuan diadakannya persiapan adalah mencegah adanya kegagalan dan lebih mengarahkan usaha pada tujuan yanga akan dicapai. a. Survey Lokasi Produksi Survey lokasi produksi merupakan suatu kegiatan meninjau dan mengamati lokasi produksi yang akan digunakan sebagai tempat produksi usaha. Survey lokasi produksi dapat memberikaan gambaran mengenai bagaimana hasil yang akan didapatkan apabila usaha produksi yang dilakukan pada lokasi tersebut. Tujuan diadakannya survey terhadap lokasi produksi adalah untuk menghindari kesalahan pemilihan lokasi tempat produksi yang dilaksanakan. b. Survey dan Pengumpulan Bahan Baku Survey dan pengumpulan bahan baku adalah kegiatan peninjauan terhadap bahan baku yang akan digunakan. Kegiatan survey dan pengumpulan bahan baku dapat dijadikan sebagai acuan bahan baku mana yang baik dan dapat memberikan keuntungan yang maksimal bagi produsen maupun konsumen. Survey dan pengumpulan bahan baku juga dapat memberikan gambaran seberapa besar biaya yang dibutuhkan dalam penyediaan dana untuk usaha tersebut, sehingga produsen dapat menyediakan anggaran yang cukup dan sesuai dengan usaha yang akan dilakukan. c. Survey Peralatan dan Perlengkapan yang Menunjang Kegiatan Suatu kegiatan usaha dalam prosesnya membutuhkan input teknologi sebagai penunjang kegiatan usaha. Teknologi penunjang berupa peralatan dan perlengkapan produksi yang akan digunkan perlu dilakukan peninjauan terlebih dahulu. Survey peralatan dan perlengkapan yang menunjang kegiatan memang harus dilakukan apabila ingin memperoleh output yang maksimal. Proses pemilihan peralatan dan perlengkapan yang menunjang kegiatan harus selektif, sehingga peralatan yang dipilih adalah peralatan ynag memiliki tingkat keefektifan dan keefisienan yang tinggi. Tujuan dilakukannya survey peralatan dan perlengkapan agar output yang dihasilkan bisa maksimal dengan adanya input teknologi tersebut. d. Membuat Tester Membuat tester merupakan suatu langkah dalam serangkaian pembuatan produk dimana pada langkah tersebut diadakan percobaan dan pengamatan mengenai rasa, tekstur maupun warna kematangan. Tujuan pembuatan tester ini dilakukan untuk mengetahui apakah produk yang dibuat sudah sesuai dengan apa
  • 10. yang kita harapkan, sehingga melalui tahapan ini kita dapat mengetahui kekurangan dari produk olahan yang dihasilkan. Usaha “Hot Claria” merupakan jenis produk usaha yang masih sedikit beredar dipasaran, maka pengujian produk sebelum pemasaran harus dilakukan untuk mengetahui tingkat kelayakan produk. Pengujian dilakukan dengan mengolah bahan sesuai dengan prosedur dan takaran yang telah ditetapkan, setelah bahan diolah menjadi produk jadi dilanjutkan untuk melakukan evaluasi dari keseluruhan proses produksi dengna meminta kritik dan saran dari penguji. e. Membuat Logo Suatu produk harus memiliki identitas berupa logo yang menjadi ciri khas dari suatu produk. Logo yang digunakan pada suatu produk harus sesuai dengan bahan yang diguakan pada produk yang dihasilkan. Disamping itu juga dibuat logo yang menarik konsumen tanpa keluar dari produk umum. 2. Pelaksanaan Pelaksanaan merupakan kelanjutan dari kegiatan perencanaan maupun persiapan. Kegiatan pelaksanaan program meliputi kegiatan pengorganisasian, pembagian tugas kerja dan tanggungjawab. Pembagian tugas harus tepat dan sesuai dengan keahlian yang dibutuhkan agar tujuan tercapai. Pelaksaan kegiatan dalam usaha meliputi proses pembuatan produk dan proses promosi produk. Keberhasilan dari kegiatan usaha juga sangat bergantung pada proses pelaksanaan. Apabila dalam proses pembuatan produk dan proses promosi kurang berhasil, tujuan juga tidak akan tercapai secara maksimal. a. Pembuatan Produk Proses pembuatan produk dilakukan sesuai resep pembuatan nugget pada umumnya yaitu membersihkan ikan lele dari sirip, tulang dan bagian lain yang tidak diinginkan kemudian dicuci hingga bersih. Selanjutnya menghaluskan daging dengan gilingan daging atau penumbuk atau blender. Lalu mencampurkan daging hasil gilingan dengan seluruh bahan dan campur hingga merata. Masukkan adonan kedalam dandang dan kukus selama ± 25 menit, lalu dinginkan. Potong adonan sesuai dengan selera. Celupkan adonan kedalam telur kemudian gulungkan ke tepung roti beberapa kali. Lalu goreng potongan adonan sampai kering, tiriskan dan nugget siap dikemas atau dimakan.
  • 11. Proses pemasaran produk suatu usaha diawal perintisan perlu adanya promosi untuk mengenalkan produk dikalangan konsumen. Promosi dapat dilakukan melalui jejaring sosial seperti facebook selain itu juga dari mulut ke mulut. Orang yang bertugas mempromosikan produk harus menggunakan bahasa yang menarik, agar konsumen tertarik dengan produk yang ditawarkan. 3. Proses Pemasaran Pemasaran merupakan ujung tombak dari ujung usaha. Proses pemasaran dilakukan dengan merencanakan harga produk yang ditetapkan melalui pertimbangan keluaran biaya yang dibutuhkan untuk membuat produk tersebut. Pemasaran dilanjutkan dengan menentukan lokasi penjualan yang strategis. Cara peningkatan daya tarik konsumen dilakukan melalui pembaharuan produk yaitu menambah rasa dan memberikan harga miring di awal pemasaran. Produk yang sudah diminati oleh konsumen, produsen dapat menjaga kualitas produk tersebut dan mengembangkan usaha tersebut. 4. Evaluasi dan Pembuatan Laporan Pelaksanaan evaluasi dilakukan untuk mengetahui tingkat keuntungan atau kerugian dalam usaha “Hot claria”. Tahap evaluasi diperhitungkan berdasarkan : 1. Aspek ekonomi yang meliputi pengeluaran biaya penggunaan bahan, peralatan, serta biaya pemasaran 2. Aspek penggunaan tenaga kerja dalam proses produksi 3. Aspek pemasaran produk. Kegiatan evaluasi bertujuan untuk mengetahui kekurangan serta kelebihan dari usaha “Hot claria” tersebut. Berdasarkan program yang telah dilaksanakan disusunlah laporan mengenai seluruh kegiatan yang dilakukan dalam usaha “Hot claria”. Penyusunan laporan membutuhkan pengarahan dari pembimbing agar produk yang dihasilkan maksimal. L. JADWAL KEGIATAN (terlampir) M. RANCANGAN BIAYA 1. Biaya Tetap No Kebutuhan Jumlah Barang Umur Ekonomis Harga Satuan Total 1. Kompor Gas 1 5 th 150.000 150.000
  • 12. 2. Penggorengan 1 3 th 16.000 16.000 3. Spatula 1 3 th 3.000 3.000 4. Baskom 3 1 th 1.000 3.000 5. Pisau 3 5 th 1.000 3.000 6. Gas 1 1 minggu 15.000 15.000 7. Gilingan daging 1 5 tahun 270.000 270.000 8. Penumbuk 1 5 tahun 3.000 3.000 9. Dandang 1 5 tahun 30.000 30.000 Total Biaya Tetap (TFC) 493.000 2. Biaya Variabel No Bahan Jumlah Barang Harga Persatuan Total 1. Ikan Lele 1 kg 18.000 18.000 2. Telur 3 buah 1000 3000 3. Tepung terigu 3 sendok makan 1 kg @ 8.000 500 4. Bawang putih 2 siung 1 kg@30.000 200 5. Bawang merah 1 siung 1 kg @20.000 200 6. lada Seperempat sendok 1 bungkus @1.000 500 7. Minyak goreng Seperempat liter 1 kg@ 9.500 2.400 8. Tepung roti halus 2 sendok makan 1 bungkus 5.000 500 9. Tepung roti kasar 3 sendok makan 1 bungkus 10.000 1.000 10. Gula Seperempat sendok 1 kg @11.000 500 11. Jamur kuping 1 ons 1 ons @2.000 2.000 12. Saos sambal 24 sachet 1 sachet @250 6000 13. Kemasan mika 10 buah 1bungkus @400 4000 14. Tusuk gigi 1 pack 1 pack @4000 4000 Total Kebutuhan Kerja / Bulan (TVC) 44.300 Total Modal Investasi
  • 13. 3. Biaya Penyusutan untuk 1 Tahun No Kebutuhan Jumlah Barang Umur Ekonomis Harga Satuan Penyusutan Total 1. Kompor Gas 1 5 Th 150.000 15.000 135.000 2. Penggorengan 1 3 Th 16.000 1.600 14.400 3. Spatula 1 5 Th 3.000 300 2.700 4. Pisau 3 5 Th 1.000 100 2.700 5. Baskom 3 1 Th 1.000 100 2.700 6. Gas 1 1 Minggu 13.000 1300 11.700 7. Gilingan daging 1 5 tahun 270.000 270.000 270.000 8. Penumbuk 1 5 tahun 3000 3000 3000 9. Dandang 1 5 tahun 30.000 30.000 30.000
  • 14.  TR = P x Q = 100 x 6000 = 600.000  TVC = 44.300  TFC = 493.000  TC = TVC + TFC = 44.300 + 493.000 = 537.300  Л = TR – TC = 600.000 – 537.300 = 62.700  Total Biaya Produksi = Total Biaya Tetap + Total Biaya Variabel (Selama 12 minggu) = 322.200 x 20 = 6.444.000  Penjualan (12 minggu) = Jumlah Produk x Harga Jual = (100 x 2000)20 = 4.000.000  HPP (Harga Pokok Penjualan) = Total Cost per 12 minggu Total Produksi per 12 minggu = 7.134.000 9.600.000 = 0,74  Nilai BEP = alanHasilPenju tetapBiayaTidak BiayaTetap 1 = 175 .000 1− 419.500 800.000 = 175 .000 1−0,52 = 175 .000 0,48 = 364.583  Persentase BEP = %100x TetapBiayaTidakalanHasilPenju BiayaTetap  = 175.000 800 .000 −419.500 × 100%
  • 15. = 175 .000 380 .500 × 100% = 46 %  Kapasitas BEP = Persentase BEP x Jumlah Produk = 46 % x 100 = 46  Tingkat Pengembalian Modal = %100 tan x walInvestasiA PenyusuBersihKeuntungan  = 205 .500 +157 .500 594.500 × 100% = 363 .000 594 .500 × 100% = 61%  Waktu Balik Modal = odalgembalianMTingkatPen 1 = 1 0,61 = 1,64 = 19,7 bulan Jadi pengembalian modal dalam waktu 1 tahun, 7 bulan, 21 hari.