SlideShare a Scribd company logo
1 of 129
Download to read offline
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
i
KATA PENGANTAR
Puji syukur kehadirat Allah S.W.T yang telah memberikan rahmat dan hidayah-
Nya, bersama ini kami sampaikan Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LkjIP)
Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun anggaran 2017.
Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LKjIP) merupakan bagian dari
pertanggung jawaban Kinerja disamping sebagai sarana evaluasi atas pencapaian
target dari program yang direncanakan pada tahun anggaran 2017.
Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Gubernur Provinsi Riau
beserta jajaran Pemerintah Provinsi Riau yang telah banyak memberikan motivasi
dan dorongan kepada kami dalam meningkatkan mutu pelayanan kepada
masyarakat dan kelancaran pelaksanaan tugas kami sehari-hari.
Kami juga menyadari bahwa apa yang kami sampaikan dalam laporan
Kinerja Instansi Pemerintah (LKjIP) Rumah Sakit Jiwa Tampan ini belumlah
dapat memuaskan semua pihak, untuk itu saran–saran yang bersifat membangun
dari semua pihak sangat kami harapkan untuk penyempurnaan Laporan
Kinerja Instansi Pemerintah (LKjIP) Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau
pada tahun yang akan datang.
Demikian laporan ini kami sampaikan semoga Tuhan Yang Maha Esa
selalu memberikan rahmat kepada kita semua.
Pekanbaru 29 Desember 2017
Direktur
dr. Haznelli Juita,MM
Pembina Utama Muda
NIP.19650402 199803 2 002
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
ii
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR ............................................................................................. i
DAFTAR ISI........................................................................................................... ii
DAFTAR GRAFIK................................................................................................ iii
DAFTAR TABEL................................................................................................... v
PROFIL SINGKAT RUMAH SAKIT JIWA TAMPAN PROVINSI RIAU ....... vi
A. Keadaan R.S Tampan.................................................................................... vi
B. KONTRIBUSI RUMAH SAKIT JIWA TAMPAN PROVINSI RIAU BAGI
MASYARAKAT.......................................................................................... ix
C. Masalah yang dihadapi Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau pada
tahun anggaran 2017 antara lain :.................................................................. x
D. S o l u s i........................................................................................................ x
E. TIM PENYUSUNAN..................................................................................... x
IKHTISAR EKSEKUTIF ...................................................................................... xi
BAB I PENDAHULUAN....................................................................................... 1
A. LATAR BELAKANG.............................................................................. 1
B. KEDUDUKAN, TUGAS POKOK DAN FUNGSI ................................. 8
C. STRUKTUR ORGANISASI.................................................................... 9
D. SISTEMATIKA PENULISAN .............................................................. 23
BAB II PERENCANAAN STRATEGIS ............................................................. 24
A. Rencana Strategis Organisasi ................................................................. 24
B. Rencana Kinerja ..................................................................................... 31
C. Penetapan Kinerja................................................................................... 31
C. Rencana Aksi Tahun 2017 ..................................................................... 39
D. Rencana Anggaran Tahun 2017 ............................................................. 39
BAB III AKUNTABILITAS KINERJA............................................................... 42
A. Pengukuran kinerja................................................................................. 42
B. Analisis Capaian Kinerja........................................................................ 45
C. Akuntabilitas Keuangan ......................................................................... 57
BAB IV PENUTUP .............................................................................................. 59
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
iii
DAFTAR GRAFIK
Grafik 1 Kunjungan Rawat Jalan Menurut Jenis Kunjungan............................... 61
Grafik 2 Kujungan Rawat Inap Menurut Kunjungan RS Jiwa Tampan Tahun
2017....................................................................................................................... 62
Grafik 3 Distribusi Kunjungan Rawat Jalan Menurut Pendidikan Rumah Sakit
Jiwa Tampan Tahun 2017..................................................................................... 63
Grafik 4 Distribusi Kunjungan Rawat Jalan Menurut Pekerjaan......................... 64
Grafik 5 Kunjungan Rawat Jalan Menurut Daerah Asal RS Jiwa Tampan Tahun
2017....................................................................................................................... 65
Grafik 6 Distribusi Kunjungan Rawat Jalan Menurut Umur Rumah Sakit Jiwa
Tampan Tahun 2017 ............................................................................................. 66
Grafik 7 Distribusi Kunjungan Rawat Jalan Menurut Jenis Kelamin Rumah Sakit
Jiwa Tampan Tahun 2017..................................................................................... 67
Grafik 8 Distribusi Kunjungan Rawat Jalan Bulan Januari s/d Desember 2017 . 68
Grafik 9 Distribusi Kunjungan Rawat Inap Menurut Pendidikan Rumah Sakit
Jiwa Tampan Tahun 2017..................................................................................... 70
Grafik 10 Distribusi Kunjungan Rawat Inap Menurut Pekerjaan Rumah Sakit
Jiwa Tampan Tahun 2017..................................................................................... 71
Grafik 11 Distribusi Kunjungan Rawat Inap Menurut Daerah Asal Tahun 2017 72
Grafik 12 Distribusi Kunjungan Rawat Inap Menurut Kelompok Umur Rumah
Sakit Jiwa Tampan Tahun 2017............................................................................ 73
Grafik 13 Distribusi Kunjungan Rawat Inap Menurut Jenis Kelamin Rumah Sakit
Jiwa Tampan Tahun 2017..................................................................................... 74
Grafik 14 Distribusi Rawat Inap Menurut Ruangan Rumah Sakit Jiwa Tampan
Tahun 2017 ........................................................................................................... 75
Grafik 15 Kasus Narkoba Rawat Inap Menurut Daerah Asal RS Jiwa Tampan
Provinsi Riau Tahun 2017..................................................................................... 76
Grafik 16 Kasus Narkoba Rawat Inap Menurut Pendidikan RS Jiwa Tampan
Provinsi Riau Tahun 2017..................................................................................... 77
Grafik 17 Kasus Narkoba Rawat Inap Menurut Pekerjaan RS Jiwa Tampan
Tahun 2017 ........................................................................................................... 78
Grafik 18 Kasus Narkoba Rawat Inap Menurut Kelompok Umur RS Jiwa Tahun
2017....................................................................................................................... 79
Grafik 19 Kasus Narkoba Rawat Inap Menurut Jenis Kelamin RS Jiwa Tampan
Tahun 2017 ........................................................................................................... 80
Grafik 20 Kasus Narkoba Rawat Inap Menurut Jenis Kunjungan RS Jiwa Tampan
Tahun 2017 ........................................................................................................... 81
Grafik 21 Kasus Narkoba Rawat Inap Menurut Jenis Zat RS Jiwa Tampan
Provinsi Riau Tahun 2017..................................................................................... 82
Grafik 22 Kasus Narkoba (IPWL) Rawat Jalan Menurut Daerah Asal RS Jiwa
Tampan Provinsin Riau Tahun 2017 .................................................................... 83
Grafik 23 Kasus Narkoba Rawat Inap Menurut Pendidikan RS Jiwa Tampan
Provinsi Riau Tahun 2017..................................................................................... 84
Grafik 24 Kasus Narkoba (IPWL) Rawat Jalan Menurut Pekerjaan RS Jiwa
Tampan Provinsi Riau 2017.................................................................................. 85
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
iv
Grafik 25 Kasus Narkoba (IPWL) Rawat Jalan Menurut Umur RS Jiwa Tampan
Provinsi Riau 2017................................................................................................ 86
Grafik 26 Kasus Narkoba (IPWL) Rawat Jalan Menurut Jenis Kelamin RS Jiwa
Tampan Provinsi Riau 2017.................................................................................. 87
Grafik 27 Kasus Narkoba (IPWL) Rawat Jalan Menurut Jenis Kunjungan RS Jiwa
Tampan Provinsi Riau 2017.................................................................................. 88
Grafik 28 Kasus Narkoba (IPWL) Rawat Jalan Menurut Jenis Zat RS Jiwa
Tampan Provinsi Riau Tahun 2017....................................................................... 89
Grafik 29 Distribusi Kunjungan Pasien VCT & CST RS Jiwa Tampan provinsi
Riau Tahun 2017................................................................................................... 90
Grafik 30 Daftar Kredensial Perawat RS Jiwa Tamapan Tahun 2017.............. 112
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
v
DAFTAR TABEL
Tabel 1 RENCANA KINERJA TAHUNAN TAHUN 2017 RSJ TAMPAN ...... 32
Tabel 2 PENETAPAN DPA RUMAH SAKIT JIWA TAMPAN ........................ 33
Tabel 3 SUMBER PENDAPATAN RUMAH SAKIT JIWA TAMPAN TAHUN
2017....................................................................................................................... 40
Tabel 4 Sasaran Pertama ....................................................................................... 46
Tabel 5 Sasaran Kedua.......................................................................................... 50
Tabel 6 Sasaran Ketiga.......................................................................................... 52
Tabel 7 Sasaran Keempat...................................................................................... 56
Tabel 8 Sepuluh Besar Diagnosa Penyakit Rawat Inap Bulan Januari 2017/
Desember 2017 Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau .................................. 91
Tabel 9 Sepuluh Besar Diagnosa Penyakit Rawat Jalan Bulan Januari 2017/
Desember 2017 Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau .................................. 92
Tabel 10 Daftar Nama-nama Pejabat Struktural .................................................. 93
Tabel 11 Jumlah Pegawai Per Golongan /PangkatKeadaan Per 31 Desember 2017
............................................................................................................................... 94
Tabel 12 Rekapitulasi Surat Masuk Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau
Tahun 2017 ........................................................................................................... 95
Tabel 13 Rekapitulasi Surat Keluar Rumah Sakit Jiwa Tampan Tahun 2017..... 96
Tabel 14 Jumlah Pegawai Per Jenjang Pendidikan Rumah Sakit Jiwa Tampan
Provinsi Riau Sampai 31 Desember 2017............................................................. 97
Tabel 15 Pengukuran Kinerja Rumah Sakit Jiwa Tampan .................................. 99
Tabel 16 Jumlah Tindakan Pasien Poliklinik Gigi & Mulut Rumah Sakit Jiwa
Tampan Provinsi Riau Tahun 2017..................................................................... 100
Tabel 17 Distribusi Kunjungan Pasien Poliklinik Gigi & Mulut Rumah Sakit Jiwa
Tampan Provinsi Riau Tahun 2017..................................................................... 100
Tabel 18 Kegiatan Terapi Rehabilitasi............................................................... 101
Tabel 19 Data Kegiatan Laboratorium Rumah Sakit Jiwa Tampan ................... 102
Tabel 20 Jumlah Pelayanan di Instalasi Radiologi ............................................ 103
Tabel 21 Daftar Pegawai Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Yang
Mengikuti Kegiatan Kemitraan Pelayanan Kesehatan Tahun 2017 ................... 103
Tabel 22 Mahasiswa Yang Melakukan Penelitian............................................. 104
Tabel 23 Daftar Siswa/Mahasiswa yang Praktek Klinik Lapangan di Rumah
Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017................................................... 104
Tabel 24 LAPORAN PELAKSANAAN KEGIATAN APBD PROVINSI RIAU
ANGGARAN BELANJA LANGSUNG S/D DESEMBER 2017 ..................... 105
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
vi
PROFIL SINGKAT
RUMAH SAKIT JIWA TAMPAN PROVINSI RIAU
A. Keadaan R.S Tampan
Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau dibangun pada tahun 1980
beroperasi tanggal 5 Juli 1984 dan diresmikan pada tanggal 21 Maret 1987 oleh
Bapak Menteri Kesehatan RI (Bapak dr. Soewardjono Soerjaningrat). Sejak tahun
2002 Rumah Sakit Jiwa Tampan ditetapkan sebagai Rumah Sakit Jiwa Tampan
Daerah Tipe A dibawah Pemerintah Provinsi Riau. Kemudian berdasarkan
Peraturan Daerah Nomor 18 tahun 2008 tanggal 5 Desember 2008 disusun
kembali struktur organisasinya. Pada tahun 2016 Rumah Sakit Jiwa Tampan
berhasil mendapatkan sertifikat bintang 5 (bintang lima) paripurna Rumah Sakit
Tipe A versi tahun 2012 dengan sertifikat No. KARS-SERT/370/IX/2017 pada
tanggal 13 September 2016.
Pada tahun 2017 Rumah Sakit Jiwa Tampan mempunyai 230 kapasitas
tempat tidur yang terdiri dari 33 tempat tidur NAPZA dan 197 tempat tidur untuk
perawatan pasien jiwa. Rumah Sakit Jiwa Tampan saat ini mempunyai struktur
yang dipimpin oleh seorang Direktur yaitu dr. Haznelli Juita , MM dengan 2 (dua)
Wakil Direktur yaitu Wakil Direktur Umum dan Keuangan yang membawahi 3
(tiga) bagian dengan masing-masing 2 (dua) Sub bagian. Wakil Direktur Medik
dan Keperawatan yang membawahi 3 (tiga) bidang dengan 2 (dua) seksi masing-
masing bidang.
Secara umum dapat digambarkan kondisi Rumah Sakit Jiwa Tampan sebagai
berikut :
1. Sumber daya Manusia.
Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau mempunyai Sumber Daya Manusia
(SDM) sampai akhir Desember 2017 sebanyak 219 orang (PNS), dan 181
orang tenaga honorer.
2. Sarana dan Prasarana.
Rumah Sakit Jiwa Tampan berdiri diatas lahan seluas 110.016 M2
dan pada
tahun anggaran 2002 mendapat bantuan bangunan ruang pendidikan dari dana
APBN seluas 900 M2
. Pada tahun anggaran 2008 Pemerintah Provinsi
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
vii
membangunan Gedung Napza dua lantai, lantai bawah serluas 941 M2
. dan
lantai atas seluas 475 M2
. pada tahun anggran 2010 Rumah Sakit Jiwa
Tampan membangun Gedung Kelas tiga seluas 454 M2
dan selasar seluas 25
M2
dari dana DAK/APBN. Pada tahun 2016 Rumah Sakit Jiwa Tampan
membangun gedung UPIP 2 lantai, pada tahun 2017 Rumah sakit jiwa tampan
kembali membangun gedung IGD Terpadu 3 lantai dengan luas 3.393 M2
dari
dana APBD Provinsi Riau. Pembangunan gedung-gedung ini merupakan
upaya yang dilakukan pemerintah secara umum dan Rumah Sakit Jiwa
Tampan secara Khusus agar dapat meningkatkan pelayanan terhadap
masyarakat. Disamping itu tersedia tempat parkir seluas 1,200 M2
dan pada
tahun anggaran 2015 Rumah Sakit Jiwa Tampan dapat dana untuk pembuatan
Pagar Napza seluas 200 m2
dan pada tahun 2017 Rumah Sakit Jiwa juga
membangun pagar Ruang rawat inap sepanjang 500 M. Prasarana lain yang
dimiliki meliputi : Instalasi rawat inap jiwa sebanyak 7 (tujuh) 197 TT dan
ruang perawatan Napza 2 Ruangan degan kapasitas 33 Tempat Tidur, total
kapasitas Tempat Tidur adalah 230 TT. Instalasi Rawat jalan, Instalasi gawat
darurat, Instalasi Rerhabilitasi dan Instalasi rawat inap. Serta fasilitas
Penunjang seperti Laboratorium, Klinik, Radiologi, Apotik, Instalasi Gizi,
Instalasi Pemeliharaan Sarana Rumah Sakit, Loundry, Gudang Persediaan
Barang Inventaris, Musholla dan Pengolahan Limbah Rumah Sakit Jiwa
Tampan.
3. Sistem Pengelolaan.
Sistem pengelolaan Rumah Sakit Jiwa Tampan untuk teknis operasional
sesuai dengan ketentuan dan peraturan yang berlaku untuk Rumah Sakit
Khusus.
4. Pembiayaan dan Penerimaan.
Pembiayaan Rumah Sakit Jiwa Tampan berasal dari Anggaran
Pendapatan Belanja Daerah (APBD) yang tertuang dalam Anggaran Rutin
(DPA SKPD) Tahun anggaan 2017, Rumah Sakit Jiwa Tampan mendapat
anggaran dari Pemerintah Riau sebesar Rp. 101.477.934.757,- (seratus satu
milyar empat ratus tujuh puluh tujuh juta sembilan ratus tiga puluh empat ribu
tujuh ratus lima puluh tujuh rupiah). Yang terbagi dalam Belanja Tidak
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
viii
Langsung sebesar Rp 27.983.139.657,- (dua puluh tujuh milyar sembilan
ratus delapan puluh tiga juta seratus tiga puluh sembilan ribu enam ratus
lima puluh tujuh rupiah) dan belanja Langsung sebesar Rp 73.494.795.100,-
(tujuh puluh tiga milyar empat ratus sembilan puluh empat juta tujuh ratus
sembilan puluh lima ribu seratus rupiah) dalam menjalankan anggaran
pelaksanaan Kegiatan Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau harus
berdasakan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) SKPD tahun anggaran
2017.
Pada tahun 2017 Realisasi Anggaran pelaksananan kegiatan dapat dicapai
secara optimal sebesar Rp. 90.769.383.429,08 (sembilan puluh milyar tujuh
ratus enam puluh sembilan juta tiga ratus delapan puluh tiga juta empat ratus
dua puluh sembilan koma nol delapan rupiah) ,realisasi belanja tidak
langsung sebesar Rp 26.068.381.031 (dua puluh enam milyar enam puluh
delapan juta tiga ratus delapan puluh satu ribu tiga puluh satu rupiah).
Belanja Langsung terealisasi sebesar Rp 64.701.002.398.08 (enam puluh
empat milyar tujuh ratus satu juta dua ribu tiga ratus sembilan puluh delapan
koma nol delapan rupiah). Berdasarkan Penerimaan Negara Bukan Pajak
Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun Anggaran 2017
ditargetkan sebesar Rp 16.494.105.000.00 (Enam belas milyar empat ratus
sembilan puluh empat juta seratus lima ribu rupiah) terealisasi Penerimaan
Negara bukan Pajak sebesar Rp 22.971.850.683,92 (dua puluh dua milyar
sembilan ratus tujuh puluh satu juta delapan ratus lima puluh ribu enam ratus
delapan puluh tiga koma sembilan puluh dua rupiah) atau 139,27% dan telah
disetorkan Pendapatan ke Kas Daerah Provinsi Riau . Pelayanan pokok
Rumah Sakit Jiwa Tampan yang merupakan sumber untuk pendapatan Rumah
Sakit antara lain Instalasi Rawat Jalan yang terdiri dari :
1. Klinik Spesialis Jiwa Lansia/geriatri
2. Klinik Spesialis Jiwa Dewasa
3. Klinik Gangguan Mental Organik
4. Klinik jiwa Forensik
5. Klinik Psikologi dan Psikometri
6. Klinik Tumbuh Kembang anak dan Remaja
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
ix
7. Klinik IPWL/NAPZA
8. Klinik jiwa anak dan remaja
9. Klinik Spesialis Penyakit Dalam
10. Klinik Spesialis Saraf
11. Klinik Spesialis Anak
12. Klinik Kesehatan Gigi dan Mulut
13. Klinik VCT& CST
14. Klinik Konseling dan Psikoterapi
15. Klinik TB DOT’S
16. Klinik kulit & kelamin
17. Klinik Rehabilitasi Medik
B. KONTRIBUSI RUMAH SAKIT JIWA TAMPAN PROVINSI RIAU
BAGI MASYARAKAT.
1. Pelayanan Kesehatan
Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau disamping tugas
pokoknya memberikan pelayanan kesehatan jiwa juga memberikan
pelayanan kesehatan gigi, pelayanan poli anak, pelayanan tumbuh
kembang anak dan remaja, gawat darurat, pemulihan ketergantungan
NAPZA dan konsultasi Psikolog dan lain sebagainya, serta
mengembangkan pelayanan umum yang menunjang pelayanan kesehatan
jiwa.
2. Kegiatan Praktek
Bagi institusi Pendidikan di Provinsi Riau, Rumah Sakit Jiwa
Tampan Provinsi Riau merupakan tempat praktek dalam bidang ilmu
kesehatan jiwa. Pada tahun 2017 ada 22 institusi pendidikan yang
melakukan praktek klinik lapangan dengan total 1.316 orang mahasiswa.
Selain itu ada 11 institusi pendidkan yang melakukan magang/kinjungan
mahasiswa ke Rumah Sakit Jiwa Tampan dengan jumlah 67 orang
mahasiswa.hal ini sejalan dengan visi misi Rumah Sakit Jiwa Tampan
untuk menjadi Rumah Sakit pendidikan dan jumlah mahasiswa setiap
tahunnya meningkat yang melakukan praktek di Rumah Sakit Jiwa
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
x
Tampan, pada tahun 2017 jumlah mahasiswa yg praktek adalah 1.233
orang mahasiswa dan mengalami peningkatan pada tahun 2017.
C. Masalah yang dihadapi Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau pada
tahun anggaran 2017 antara lain :
1) Sumber Daya Manusia (SDM) yang belum memenuhi kebutuhan baik
kuantitas maupun kualitas (Medis, para medis dan non medis).
D. S o l u s i.
Dalam rangka mengatasi masalah yang dihadapi pada tahun anggaran 2017
dipersiapkan langkah-langkah untuk tahun mendatang sebagi berikut :
1) Mengajukan permohonan tambahan tenaga sesuai dengan kulifikasi
pendidikan yang diperlukan kepada Pemerintah Propinsi Riau
2) Melakukan diklat, bimtek dan workshop sesuai dengan kebutuhan.
E. TIM PENYUSUNAN.
Penyusunan LKjIP dilakukan oleh Tim yang dibentuk Rumah Sakit Jiwa
Tampan Provinsi Riau yang ditegaskan dalam SK denmgan nomor:
121/RSJT-TU/SK/93.01 pada tanggal 31 Maret 2017 dengan susunan sebagai
berikut :
Penanggung Jawab : Dierektur
Ketua : Wakil Direktur Umum dan Keuangan
Wakil Ketua : Kabag Perencanaan
Sekretaris : Kasubbag Data dan Pelaporan
Wakil Sekretaris : Kasubbag Perencanaan dan Tindak Lanjut
Anggota : Kepala Instalasi RM
Anggota : Ketua PMKP
Anggota : Staf Data dan Pelaporan
Anggota : Staf Bagian Perncanaan
Anggota : Staf Umum dan Kepegawaian
Anggota : Tenaga Akuntansi
Anggota : Tenaga IT
Anggota : Operator Komputer
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
xi
IKHTISAR EKSEKUTIF
LKjIP tahun 2017 ini merupakan laporan pencapaian kinerja dari seluruh
program dan kegiatan yang telah direncanakan selama kurun waktu satu tahun,
yang mengacu ke key performance indikator (KPI) atau indikator kinerja yang ada
di renstra, yang dijabarkan dalam bentuk program dan kegiatan serta sasaran
strategis dalam mendukung terwujudnya visi dan misi RSJ Tampan Provinsi Riau.
Mekanisme dan tujuan penyusunan dan penyampaian penetapan kinerja
diharapkan dapat memberi gambaran umum tentang pencapaian pelaksanaan
tugas dan fungsi dari RSJ Tampan dalam program pelayanan, pendidikan,
penelitian dan pertanggung jawaban sumber daya yang ada juga dapat
memberikan informasi penting tentang laporan yang sudah dicapai dan
menggambarkan kegiatan selama tahun 2017.
Saat ini RSJ Tampan sudah menerapkan BLUD. Kerja luar biasa
sedang digiatkan melibatkan semua komponen organisasi. Rencana kinerja
tahunan (RKT) di tahun 2017 merupakan proses penetapan sistematis dan
berkesinambungan antara program dan kegiatan selama satu tahun, dimana
tercantum dalam sasaran strategis, program, kegiatan, target serta indikator
kenerja berdasarkan IKK yang telah disesuaikan dengan rencana strategis dan
Penja Rumah Sakit Jiwa Tampan. Sedangkan pengukuran kinerja dilakukan sesuai
SPM (Standar Pelayanan Minimal) Rumah Sakit Jiwa Tampan untuk menilai
keberhasilan pelaksanaan program dan kegiatan tersebut sesuai dengan target
yang ditetapkan serta alokasi anggarannya serta untuk dijadikan bahan Evaluasi.
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
1
BAB I
PENDAHULUAN
A. LATAR BELAKANG
1. Pendahuluan
Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau dibangun pada tahun 1980
beroperasi tanggal 5 Juli 1984, diresmikan pada tanggal 21 Maret 1987 oleh
Bapak Menteri Kesehatan RI (Bapak dr. Soewardjono Soerjaningrat). Sejak tahun
2002 RS Jiwa Tampan ditetapkan sebagai RS Jiwa Tampan Tipe A dibawah
Pemerintah Provinsi Riau yang berdasarkan Surat Keputusan Menteri Kesehatan
Republik Indonesia Nomor 889/MENKES/SK/VI/2003 Tanggal 17 Juni 2003
Tentang Peningkatan Kelas RS Jiwa dari Kelas B menjadi Kelas A. RS Jiwa
Tampan merupakan pusat rujukan pelayanan kesehatan jiwa untuk wilayah
administratif Provinsi Riau dan Kepulauan Riau. Kemudian berdasarkan Peraturan
Daerah Nomor 18 tahun 2008 tanggal 5 Desember 2008 disusun kembali struktur
organisasinya. Pada awal tahun 2015, RS Jiwa Tampan ditetapkan sebagai Badan
Layanan Umum Daerah (BLUD) berdasarkan Peraturan Gubernur Riau Nomor :
1 Tahun 2014, tanggal 7 Januari 2014, Tentang Penatausahaan Pelaksanaan Pola
Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum Daerah ( PPK- BLUD ) Rumah
Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau.
Pada tahun 2017 Rumah Sakit Jiwa Tampan berhasil mendapatkan
sertifikat bintang 5 (bintang lima) Paripurna Rumah Sakit Tipe A versi tahun 2012
dengan sertifikat No. KARS-SERT/370/IX/2017 pada tanggal 13 September 2016
yang dikeluarkan di Jakarta oleh Komisi Akreditasi Rumah Sakit. Rumah Sakit
Jiwa Tampan Provinsi Riau berdasarkan Peraturan Daerah Provinsi Riau Nomor
3 Tahun 2015 tanggal 2 Januari 2015 tentang Organisasi Inspektorat, Badan
Perencanaan Pembangunan Daerah, dan Lembaga Teknis Daerah Provinsi Riau
adalah merupakan unsur penunjang tugas tertentu Pemerintah Propinsi Riau, yang
berkedudukan dibawah Pemerintah Daerah Propinsi Riau dengan tugas pokok RS
Jiwa Tampan disamping memberikan pelayanan kesehatan jiwa bagi masyarakat
terutama masyarakat miskin juga menyelenggarakan upaya pendidikan dan riset
melalui kerja sama dengan institusi pendidikan di bidang kesehatan,
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
2
melaksanakan koordinasi lintas sektor dan memberikan pelayanan kesehatan
umum yang menunjang kesehatan jiwa.
Laporan kinerja merupakan bentuk akuntabilitas dari pelaksanaan tugas
dan fungsi yang dipercayakan kepada instansi Pemerintah atas penggunaan
anggaran. Akuntabilitas didefinisikan sebagai suatu perwujudan kewajiban untuk
mempertanggungjawabkan keberhasilan atau kegagalan misi organisasi dalam
mencapai tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan melalui media
pertanggungjawaban yang dilaksanakan secara periodik. Dalam rangka itu
diperlukan pengembangan dan penerapan sistem pertanggungjawaban yang tepat,
jelas, terukur, dan legitimate sehingga penyelenggaraan pemerintahan dan
pembangunan dapat berlangsung secara berdayaguna, berhasil guna, bersih dan
bertanggung jawab serta bebas dari korupsi, kolusi dan nepotisme.
Good govermance merupakan prasyarat bagi setiap pemerintahan untuk
mewujudkan pelayanan masyarakat dan tuntutan masyarakat dalam rangka
mencapai tujuan serta cita-cita berbangsa dan bernegara Good govermance yang
dimaksud adalah merupakan proses penyelenggaraan kekuasaan negara dalam
melaksanakan penyediaan public good and services disebut govermance
(pemerintahan atau kepemerintahan), sedangkan praktek terbaiknya disebut “good
govermance“ (kepemerintahan yang baik). Agar “good govermance” dapat
menjadi kenyataan dan berjalan dengan baik, maka dibutuhkan komitmen dan
keterlibatan semua pihak yaitu pemerintah, private sector dan masyarakat.Good
govermance yang efektif menuntut adanya “alignment” (koordinasi) yang baik
dan integritas, profesional serta etos kerja dan moral yang tinggi, dengan demikian
penerapan konsep good govermance penyelenggaraan kekuasaan pemerintah
negara merupakan tantangan tersendiri.
Konsep dasar akuntabilitas didasarkan pada klasifikasi responsibilitas
managerial pada tiap lingkungan dalam organisasi yang bertujuan untuk
pelaksanaan kegiatan pada tiap bagian. Masing-masing individu pada setiap
jajaran aparatur bertanggung jawab atas kegiatan yang dilaksanakan pada
bagiannya. Konsep inilah yang membedakan adanya kegiatan yang terkendali
(controllable activities) dengan kegiatan yang tidak terkendali (uncontrollable
activities). Kegiatan yang terkendali merupakan kegiatan yang secara nyata dapat
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
3
dikendalikan oleh seseorang atau suatu pihak. Ini berarti, kegiatan tersebut benar-
benar direncanakan, dilaksanakan dan dinilai hasilnya oleh pihak yang
berwenang.
Dalam dunia birokrasi, akuntabilitas instansi pemerintah merupakan
perwujudan kewajiban instansi pemerintah untuk mempertanggungjawabkan
keberhasilan atau kegagalan pelaksanaan misi instansi yang bersangkutan. Sejalan
dengan hal tersebut, telah ditetapkan TAP MPR Nomor XI/MPR/1998 tentang
penyelengaraan negara yang bersih dan bebas Korupsi, Kolusi dan Nepotisme dan
Undang-Undang Nomor 28 Tahun 1999 tentang penyelengaraan negara yang
bersih dan bebas Korupsi, Kolusi dan Nepotisme. Selanjutnya, sebagai kelanjutan
dari produk hukum tersebut diterbitkan Inpres Nomor 7 Tahun 1999 tentang
Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (AKIP) dan Peraturan Menteri
Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi No 23 Tahun 2014
tentang Petunjuk teknis penyusunan perjanjian kinerja,pelaporan kinerja dan
review atas laporan kinerja.
Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau sebagai lembaga teknis dalam
bidang pelayanan kesehatan khususnya dalam kesehatan jiwa, maka memiliki
kewajiban untuk memberikan pelayanan kesehatan jiwa baik secara kuratif,
rehabilitatif, promotif dan preventif, untuk lebih detailnya kegiatan pelayanan
tersebut yaitu sebagai berikut :
a. Pelayanan Intramural
1) Preventif
a) Pembinaan Kesehatan Jiwa Masyarakat
b) Integrasi
c) Penyuluhan
d) Simposium
e) Konseling
f) Droping Pasien
g) Familly Gathering
h) Evaluasi Sosial
i) Pendidikan Kesehatan Masyarakat Rumah Sakit
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
4
2) Kuratif
a) Pelayanan Gawat Darurat
(1) Gawat Darurat Psikiatrik
(2) Gawat Darurat Fisik (Umum)
b) Pelayanan Rawat Jalan
1. Kesehatan Jiwa Anak dan Remaja (Keswara)
2. Kesehatan Jiwa Dewasa (Keswasa)
3. Kesehatan Jiwa Lanjut Usia (Keswalansia)
4. Konseling/Psikoterapi
5. Psikologi – Psikometri
6. Non Psikotik (Ansietas dan depresi)
7. Gimul
8. Spesialis lainnya
9. Umum
10. NAPZA
c) Pelayanan Rawat Inap
(1) Rawat Intensif Akut / Gaduh Gelisah
(2) Rawat Tenang, terdiri dari :
(a) Kesehatan Jiwa Anak dan Remaja (Keswara)
(b) Kesehatan Jiwa Dewasa (Keswasa)
(c) Kesehatan Jiwa Lanjut Usia (Keswalansia)
(d) Penanggulangan NAPZA
3) Rehabilitatif
a) Konseling
b) Support Therapy
c) Terapi Dinamika Kelompok
d) Terapi Rohani
e) Terapi Musik
f) Terapi Olahraga
g) Terapi Keterampilan
h) Terapi Latihan Kerja
i) Penyuluhan Gigi/Mulut
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
5
b. Penunjang
1) Pelayanan Farmasi
a) Peracikan obat
b) Perencanaan, Pengawasan dan evaluasi persediaan farmas
c) Konseling kefarmasian
2) Pelayanan Gizi
a) Perencanaan Menu
b) Penyiapan makan pasien
c) Penyiapan makan petugas khusus
d) Konseling Gizi
3) Pelayanan Laboratorium :
a) Kimia Klinik
b) Hematologi
c) Imuno serologi
d) Bakteriologi
e) Urinalisa
f) Feces rutin
g) Test Narkoba
4) Pelayanan Radiologi:
a) Pemeriksaan Radiologi
b) Pemeriksaan USG
5) Pelayanan Rekam Medis
a) Penerimaan pasien
b) Penyediaan data dan informasi medis untuk kepentingan pelayanan
medis, medico legal, pelaporan RS intern dan ekstern
c) Peminjaman dan penyimpanan rekam medis
d) Analisa kelengkapan rekam medis
6) Laundry
a) Pengelolaan kebersihan alat tenun Rumah Sakit
b) Pendistribusian alat tenun Rumah Sakit
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
6
7) IPSRS
a) Pemeliharaan Sarana Listrik, Air Telepon
b) Perbaikan Sarana dan Prasarana Gedung
c. Kegiatan Ekstramural.
1) Pembinaan Pelayanan Kesehatan Jiwa di PUSKESMAS
2) Penyuluhan dan Kunjungan Kerja
3) Kerjasama Lintas Sektoral
4) Pemberian Pelayanan Kepada Masyarakat yang Tidak Mampu
Untuk dapat melaksanakan kegiatan tersebut perlu didukung dengan
pelayanan yang berkualitas, sarana dan prasrana yang representative serta SDM
yang kompeten.
Semua kegiatan tersebut setiap akhir harus dipertanggungjawabkan
sebagai bentuk akuntabel dan transparan melalui LAKIP.
Secara umum aspek strategis yang dihadapi Rumah Sakit Jiwa Tampan
Provinsi Riau, sebagai berikut :
Tahun anggaran 2017 antara lain :
1. Sumber Daya Manusia (SDM) yang belum memenuhi kebutuhan baik
kuantitas maupun kualitas (Medis, para medis dan non medis).
2. Dukungan dana dari APBD/APBN Propinsi Riau masih terbatas untuk
mengembangkan dan meningkatkan pelayanan kesehatan jiwa dan umum.
3. Dana Jamkesmas dan Jamkesda pada tahun berjalan yang belum tercairan
terkendala oleh Administrasi, baik antar provinsi maupun dengan
kab/kota.
4. Rendahnya koordinasi dan sinkronisasi antar Bidang di Rumah sakit Jiwa
Tampa Provinsi Riau.
5. Tuntutan penyelenggaraan otonomi daerah secara nyata dan
bertanggungjawab sesuai dengan kewenangan yang diberikan oleh
Pemerintah Pusat.
6. Sarana dan prasarana pendukung untuk melayani masyarakat baik secara
kuantitas maupun kualitas belum memadai.
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
7
2. Tujuan Penyusunan
Tujuan disusunnya LKjIP tahun 2017 adalah :
a. Sebagai instrument pengukuran indikator kinerja dan evaluasi kinerja
pelaksanaan misi organisasi dalam mencapai tujuan dan sasaran strategis
yang telah ditetapkan serta mengacu pada Renstra.
b. Sebagai alat informasi pencapaian kinerja yang sudah disusun dan
disampaikan secara sistematik untuk melakukan perbaikan dan peningkatan
kinerja secara terus menerus dan berkesinambungan selama setahun
(seustinable and countinuering improvement).
c. Sebagai pemicu perbaikan kinerja atau peningkatan kinerja unit kerja di
RSJ Tampan.
d. Sebagai tolak ukur keberhasilan/kegagalan dari proses kinerja yang sudah
dilaksanakan, sehingga dapat dialakukan analisis untuk mengidentifikasi
factor penghambat atau pendukung tercapainya kinerja serta tindakan
perbaikan dimasa datang.
3. Dasar Hukum
Pelaksanaan penyusunan LKjIP Pemerintah RSJ Tampan Tahun 2017
dengan memperhatikan kepada peraturan perundang-undangan yang melandasi
pelaksanaan LKjIP, yaitu :
1). TAP MPR No.XI/MPR/1999 tentang Penyelenggaraan Negara yang Bersih
dan Bebas dari Kolusi, Korupsi dan Nepotisme;
2). Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah
sebagaimana telah dua kali diubah terakhir dengan UU No. 12 Tahun 2008
tentang Perubahan Kedua Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang
Pemerintahan Daerah;
3). Undang-undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan
antara Pemerintah Pusat dan Daerah;
4). Undang-Undang Nomor 28 tahun 1999 tentang Penyelenggaraan Negara
yang Bersih dan Bebas dari Kolusi, Korupsi dan Nepotisme;
5). Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2006 tentang
Pelaporan Keuangan dan Kinerja Instansi Pemerintah;
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
8
6). Instruksi Presiden RI Nomor 7 Tahun 1999 tentang Akuntabilitas Kinerja
Instansi Pemerintah;
7). Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman
Pengelolaan Keuangan Daerah sebagaimana telah diubah dengan Peraturan
Menteri Dalam Negeri No. 59 Tahun 2007 tentang Perubahan atas Peraturan
Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman
Pengelolaan Keuangan Daerah;
8). Keputusan Kepala Lembaga Administrasi Negara Nomor 239/IX/6/8/2003
tentang Perbaikan Pedoman Penyusunan Pelaporan Akuntabilitas Kinerja
Instansi Pemerintah;
9). Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi
Birokrasi Nomor 53 Tahun 2014 tentang petunjuk teknis penyusunan
perjanjian kinerja dan review atas laporan kinerja;
10). Surat Edaran Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan
Reformasi Birokrasi Nomor 10 Tahun 2010 tanggal 23 November 2010
perihal Penyampaian Laporan Akuntabilitas Kinerja Tahun 2015 dan
Dokumen Penetapan Kinerja Tahun 2015;
B. KEDUDUKAN, TUGAS POKOK DAN FUNGSI
1. Kedudukan
Pada pelaksanaan otonomi yang luas, nyata dan bertanggung jawab
berdasarkan Undang-undang Nomor 22 Tahun 1999 tentang Pemerintahan
Daerah dan Undang-undang Nomor 25 Tahun 1999 tentang Perimbangan
Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Daerah, sebagian besar kewenangan
dan urusan Pemerintahan berada pada Pemerintahan Kabupaten dan Kota,
maka Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau mempunyai kompetensi yang
bisa diandalkan untuk mampu menjadi motor penggerak perangkat daerah
dalam melaksanakan pembangunan dan pelayanan publik
2. Tugas dan Fungsi Rumah Sakit Jiwa Tampan
Sesuai dengan Peraturan Daerah Provinsi Riau Nomor 8 Tahun 2008
tanggal 5 Desember 2008 tentang Organisasi dan Tata Kerja Inspektorat,
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dan Lembaga Teknis Daerah
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
9
Provinsi Riau, kedudukan RS Jiwa Tampan merupakan unsur penunjang tugas
tertentu Pemerintah Provinsi Riau, dipimpin oleh seorang Direktur Utama yang
berada di bawah dan bertanggungjawab kepada Gubernur melalui Sekretaris
Daerah.
RS Jiwa Tampan Provinsi Riau mempunyai tugas pokok yaitu
melaksanakan penyusunan dan pelaksanaan kebijakan daerah dibidang
pelayanan rumah sakit khusus jiwa dan dapat ditugaskan untuk melaksanakan
penyelenggaraan wewenang yang dilimpahkan oleh Pemerintah kepada
Gubernur selaku Wakil Pemerintah dalam rangka dekonsentrasi.
RS Jiwa Tampan Provinsi Riau disamping tugas pokoknya memberikan
pelayanan kesehatan jiwa bagi masyarakat terutama masyarakat miskin juga
menyelenggarakan upaya pendidikan dan riset melalui kerja sama dengan
institusi pendidikan di bidang kesehatan, melaksanakan koordinasi lintas
sektor dan memberikan pelayanan kesehatan umum yang menunjang
kesehatan jiwa.
3. Fungsi Rumah Sakit Jiwa Tampan
a. Menyelenggarakan pelayanan medis
b. Menyelenggarakan pelayanan penunjang medis dan non medis
c. Menyelenggarakan pelayanan asuhan keperawatan
d. Menyelenggarakan pelayanan rujukan
e. Menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan
f. Menyelenggarakan penelitian dan pengembangan
g. Menyelenggarakan administrasi umum dan keuangan
C. STRUKTUR ORGANISASI
Rumah Sakit Jiwa Tampan Propinsi Riau dipimpin oleh seorang
Direktur yang membawahi langsung 2 (dua) Direktorat, yaitu Direktorat
Umum dan Keuangan dengan 3 (tiga) Bagian, dan 6 (enam) Sub Bagian,dan
Direktorat Medik dan Keperawatan dengan 3 (tiga) Bidang dan 6 (enam)
Seksi, berdasarkan Susunan Struktur Organisasi Rumah Sakit Jiwa Tampan
Provinsi Riau sesuai Perda Provinsi Riau Nomor 3 Tahun 2014 tanggal 2
Januari 2014.
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
10
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
11
a. DIREKTORAT BIDANG UMUM DAN KEUANGAN.
Sesuai Peraturan Gubernur Riau Nomor 03 tahun 2015 tentang Uraian
Tugas Rumah Sakit Jiwa Tampan Propinsi Riau Direktorat Bidang Umum dan
Keuangan dipimpin oleh Wakil Direktur Bagian Umum dan Keuangan yang
mempunyai tugas melaksanakan perencanaan, pelaksanaan kegiatan,
monitoring dan evaluasi dibidang umum dan kepegawaian.
Untuk melaksanakan tugasnya Direktorat Bidang Umum dan
Keuangan, dipimpin oleh seorang Wakil Direktur yang berkedudukan dan
bertanggung jawab kepada Direktur. Direktorat Bidang Umum dan Keuangan
mempunyai fungsi :
a. Melaksanakan kegiatan dibidang Umum.
b. Melaksanakan kegiatan dibidang Keuangan.
c. Melaksanakan kegiatan dibidang Perencanaan.
d. Melaksanakan tugas – tugas lain yang diberikan Direktur
Direktorat Bidang Umum dan Keuangan terdiri dari 3 (tiga) Bagian :
1. Bagian Umum.
2. Bagian Keuangan.
3. Bagian Perencanaan.
Setiap Bagian dipimpin oleh seorang Kepala Bagian, dan masing-masing
Bagian mempunyai 2 (dua) Sub Bagian. Masing-masing Sub Bagian dipimpin
oleh Kepala Sub Bagian yang berada dibawah dan bertanggung jawab kepada
Kepala Bagian.
1. Bagian Umum
Mempunyai tugas dibidang ketatausahaan.
Untuk melaksanakan tugasnya Bagian atau Usaha mempunyai fungsi :
a. Mengkoordinasikan antar bidang, menyusun dan mengawasi
pelaksanaan umum dan kepegawaian.
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
12
b. Mengkoordinasikan antar bidang, menyusun mengawasi pelaksanaan
kegiatan dibidang hubungan masyarakat dan perlengkapan.
c. Melaksanakan pekerjaan yang berhubungan dengan analisis beban
kerja, analisis jabatan, budaya kerja, hukum, kelembagaan dan
ketatalaksanaan di lingkungan Rumah Sakit Jiwa Tampan dan
mengkoordinasikannya dengan Biro Hukum, Organisasi dan
Tatalaksana.
d. Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh pimpinan.
Bagian Umum terdiri dari 2 (dua) Subbag :
1). Sub Bagian Tata Usaha
Mempunyai tugas :
a) Mengkoordinasikan dan melaksanakan kegiatan umum,
b) Mengkoordinasikan dan melaksanakan kegiatan
kepegawaian.
c) Melaksanakan monitoring dan evaluasi umum dan
kepegawaian.
d) Melaksanakan pekerjaan yang berhubungan dengan analisis
beban kerja, analisis jabatan, budaya kerja, hukum,
kelembagaan dan ketatalaksanaan di Rumah Sakit Jiwa
Tampan
e) Melaksanakan tugas lain yang diberikan pimpinan.
2). Sub Bagian Hubungan Masyarakat.
Mempunyai tugas :
a) Mengkoordinasikan dan melaksanakan kegiatan di bidang
hubungan masyarakat.
b) Mengkoordinasikan dan melaksanakan program kegiatan di
bidang perlengkapan.
c) Melaksanakan monitoring dan evaluasi hubungan masyarakat
dan perlengkapan.
d) Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh kepala
bagian tata usaha.
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
13
2. Bagian Keuangan
Mempunyai tugas melaksanakan kegiatan di bidang keuangan.
Untuk melaksanakan tugasnya Bagian Keuangan mempunyai fungsi :
a. Mengkoordinasikan antar bidang, menyusun dan mengawasi
pelaksanaan kegiatan di bidang perbendaharaan.
b. Mengkoordinasikan antar bidang, menyusun pelaksanaan kegiatan
dibidang verifikasi.
c. Melaksanakan tugas–tugas lain yang diberikan pimpinan.
Bagian Keuangan membawahi 2 (dua) Sub Bagian :
1). Sub Bagian Perbendaharaan
Mempunyai tugas :
a) mengkoordinasikan dan melaksanakan perencanaan di bidang
perbendaharaan.
b) mengkoordinasikan dan melaksanakan program kegiatan di bidang
Perbendaharaan
c) melaksanakan monitoring dan evaluasi di bidang perbendaharaan
d) melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh Kepala Bidang.
2). Sub Bagian Verifikasi.
Mempunyai tugas :
a) mengkoordinasikan dan melaksanakan perencanaan di bidang
verifikasi.
b) mengkoordinasikan dan melaksanakan program kegiatan di
bidang Verifikasi.
c) melaksanakan monitoring dan evaluasi di bidang verifikasi.
d) melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh kepala
bidang.
3. Bagian Perencanaan
Mempunyai tugas melaksanakan kegiatan di bidang perencanaan.
Untuk melaksanakan tugasnya Bagian Perencanaan mempunyai fungsi:
a. Melaksanakan kegiatan di bidang Perencanaan dan Tindak lanjut.
b. Melaksanakan kegiatan di bidang data dan pelaporan.
c. Melaksanakan tugas–tugas lain yang diberikan pimpinan.
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
14
Bagian Perencanaan membawahi 2 (dua) Sub bagian :
1). Sub Bagian Perencanaan dan Tindak Lanjut.
Mempunyai tugas :
a) Melaksanakan perencanaan di bidang perencanaan dan Tindak
Lanjut.
b) Melaksanakan program kegiatan di bidang perencanaan dan
Tindak Lanjut.
c) Melaksanakan monitoring dan evaluasi di bidang
Perencanaan dan Tindak Lanjut.
d) Melaksanakan tugas - tugas lain yang diberikan oleh kepala
Bagian Perencanaan.
2). Sub Bagian Data dan Pelaporan.
Mempunyai tugas :
a) melaksanakan perencanaan di bidang data dan pelaporan.
b) melaksanakan program kegiatan di bidang data dan pelaporan.
c) melaksanakan monitoring dan evaluasi data dan pelaporan.
d) melaksanakan tugas – tugas lain yang diberikan oleh kepala
Bagian Perencanaan.
2. DIREKTORAT BIDANG MEDIK DAN KEPERAWATAN.
Wakil Direktur Bagian Medik dan Keperawatan mempunyai tugas
melaksanakan perencanaan, pelaksanaan program, monitoring dan evaluasi di
bidang medik dan keperawatan.
Untuk melaksanakan tugasnya Direktorat Bidang medik dan Keperawatan
mempunyai fungsi :
a. melaksanakan kegiatan di bidang pelayanan medik.
b. Melaksanakan kegiatan di bidang penunjang medik, pendidikan dan
pelatihan.
c. melaksanakan kegiatan di bidang keperawatan.
d. melaksanakan tugas-tuga lain yang diberikan oleh Direktur.
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
15
1). Direktorat Bidang Medik dan Keperawatan membawahi 3 (tiga)
Bidang :
a. Bidang Pelayanan medik
b. Bidang Penunjang Medik, Pendidikan dan Penelitian.
c. Bidang Keperawatan.
Masing-masing bidang dipimpin oleh Kepala Bidang yang berada dibawah
dan bertanggung jawab kepada Wakil Direktur Bidang Medik dan
Keperawatan.
a. Bidang Pelayanan Medik
Mempunyai tugas melaksanakan perencanaan, pelaksanaan program,
monitoring dan evaluasi di bidang pelayanan medik.
Untuk melaksanakan tugas tersebut di atas Bidang Pelayanan Medik
mempunyai fungsi :
1) Melaksanakan kegiatan dibidang pelayanan medik jiwa dan
kesehatan jiwa masyarakat
2) Melaksanakan kegiatan dibidang pelayanan medik napza dan
rehabilitasi.
3) Melaksanakan tugas yang diberikan direktur medik dan
keperawatan Pelayanan rehabilitasi jiwa.
Bidang Pelayanan Medik membawahi 2 (dua) Seksi :
a. Seksi Pelayanan Medik Jiwa.
mempunyai tugas :
 melaksanakan perencanaan kegiatan dibidang pelayanan medik
napza dan rehabilitasi.
 melaksanakan program kegiatan di bidang pelayanan medik napza
dan rehabilitasi.
 melaksanakan monitoring dan evaluasi di bidang pelayanan medik
dan rehabilitasi.
 melaksanakan tugas–tugas lain yang diberikan oleh kepala bidang
pelayanan medik.
b. Seksi Pelayanan Medik Napza dan Rehabilitasi.
Mempunyai tugas :
 melaksanakan perencanaan kegiatan di bidang pelayanan medik
napza
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
16
 melaksanakan program kegiatan di bidang pelayanan medik
napza
 melaksanakan monitoring dan evaluasi di bidang pelayanan medik
napza.
 melaksanakan tugas - tugas lain yang diberikan oleh kepala bidang
pelayanan medik .
2). Bidang Penunjang Medik, Pendidikan dan Penelitian (DIKLIT)
Mempunyai tugas melaksanakan perencanaan, pelaksanaan
program, Monitoring dan evaluasi dibidang penunjang medik,
pendidikan dan penelitihan. Kepala Bidang berkedudukan dan
bertanggung jawab kepada Direktorat Medik dan Keperawatan.
Untuk melaksanakan tugas tersebut di atas Bidang Penunjang medik,
Pendidikan dan Penelitian mempunyai fungsi :
a. Melaksanakan kegiatan di bidang penunjang medik.
b. Melaksanakan kegiatan di bidang pendidikan, pelatihan dan
penelitian.
c. Melaksanakan tugas - tugas lain yang diberikan direktur medik dan
keperawatan.
Bidang penunjang medik, Pendidikan dan Penelitian membawahi 2
(dua) seksi :
1. Seksi Penunjang medik.
Mempunyai tugas :
a. melaksanakan perencanaan kegiatan di bidang penunjang
medik
b. melaksanakan program kegiatan di bidang penunjang medik.
c. melaksanakan monitoring dan evaluasi di bidang penunjang
medik.
d. melaksanakan tugas – tugas lain yang diberikan oleh kepala
bidang penunjang medik, pendidikan dan penelitian.
2. Seksi Pendidikan dan Penelitian .
Mempunyai tugas :
a. Melaksanakan perencanaan kegiatan di bidang pendidikan dan
penelitian
b. Melaksanakan program kegiatan di bidang pendidikan dan
penelitian.
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
17
c. Melaksanakan monitoring dan evaluasi dibidang pendidikan
dan penelitian
d. Melaksanakan tugas - tugas lain yang diber ikan oleh
kepala bidang penunjang medik, pendidikan dan penelitian.
3). Bidang Keperawatan
Mempunyai tugas :
melaksanakan perencanaan, pelaksanaan program kegiatan,
monitoring dan evaluasi di bidang keperawatan.
Untuk melaksanakan tugas tersebut di atas bidang keperawatan
mempunyai fungsi :
a. Melaksanakan kegiatan dibidang keperawatan jiwa
b. Melaksanakan kegiatan dibidang pelayanan napza dan rawat
darurat
c. Melaksanakan tugas - tugas lain yang diberikan direktur medik dan
keperawatan
Bidang keperawatan membawahi 2 (dua) seksi:
1. Seksi Keperawatan Jiwa.
Mempunyai tugas :
a. Melaksanakan perencanaan kegiatan di bidang keperawatan
jiwa
b. Melaksanakan program kegiatan di bidang
keperawatan jiwa
c. Melaksanakan monitoring dan evaluasi di bidang
keperawatan jiwa
d. Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh kepala
bidang keperawatan.
2. Seksi Keperawatan Napza.
Mempunyai tugas :
a. Melaksanakan perencanaan kegiatan di bidang keperawatan
napza
b. Melaksanakan program kegiatan di bidang keperawatan napza
c. Melaksanakan monitoring dan evaluasi di bidang keperawatan
napza
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
18
d. Melaksanakan tugas - tugas lain yang diberikan oleh kepala
bidang keperawatan.
Kelompok Jabatan Fungsional.
Mempunyai tugas melaksanakan sebagian tugas Rumah Sakit Jiwa
Tampan Provinsi Riau sesuai bidang keahliannya.
Kelompok Jabatan Fungsional terdiri dari :
a. Pelaksana Fungsional.
Pelaksana Fungsional dipimpin oleh seorang pejabat fungsional
selaku instalasi yang ditunjuk di antara pejabat fungsional yang
mampu di lingkungan instalasi yang bersangkutan. Instalasi
Pelaksana Fungsional adalah unsur pelaksana yang berada di bawah
dan bertanggung jawab langsung kepada Wakil Direktur Bidang
Umum dan Keuangan serta Wakil Direktur Bidang Pelayanan Medik
dan Keperawatan sesuai tupokasi masing-masing instalasi yang
membawahi :
1. Unit Psikologi dan psikiatrik baik dengan bantuan atau tanpa
alat elektro medik dan memberikan penyuluhan / bimbingan
kesehatan jiwa untuk penderita rawat jalan yang datang dan atau
memerlukan rujukan baik ke Instalasi pelaksana fungsional
maupun ke unsur pelayanan kesehatan lainnya.
2. Unit Kesehatan Jiwa Masyarakat mempunyai tugas
melaksanakan kegiatan pencegahan gangguan jiwa dan
peningkatan kesehatan jiwa masyarakat dengan jalan
penyuluhan kesehatan jiwa, memberikan konsultasi
kesehatan jiwa kepada pemuka masyarakat, mengadakan
integrasi usaha kesehatan jiwa dalam usaha kesehatan
masyarakat dan mengadakan kerja sama dengan instansi lain
didalam menanggulangi masalah kesehatan jiwa.
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
19
b. Instalasi
Instalasi adalah fasilitas fisik yang menunjang kegiatan unit
pelaksana fungsional, berada dibawah dan bertanggungjawab
kepada Wakil Direktur yang membawahi.
Instalasi Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau terdiri dari :
1. Instalasi Laboratorium mempunyai tugas melaksanakan
kegiatan laboratorium klinik untuk keperluan diagnosa yang
dilakukan oleh tenaga / pegawai dalam jabatan fungsional.
2. Instalasi Farmasi mempunyai tugas melaksanakan kegiatan
penyimpanan, penyaluran obat-obatan, gas, medis, alat
kedokteran, alat kesehatan bagi unit pelaksana fungsional yang
memerlukan yang dilakukan oleh tenaga / pegawai dalam
jabatan fungsional.
3. Instalasi Gizi mempunyai tugas melaksanakan pengolahan,
penyediaan dan penyaluran makanan serta pengawasan nilai
gizi yang dilakukan oleh tenaga / pegawai dalam jabatan
fungsional.
4. Instalasi Rawat Jalan mempunyai tugas melaksanakan,
pengobatan dan perawatan secara fisik
5. Instalasi Rawat Inap Mempunyai tugas malaksanakan diagnosa
pengobatan dan perawatan untuk semua penderita gangguan
jiwa yang dirawat inap
6. Instalasi Rekam Medik dan SIMRS secara teknis berada
dibawah bidang pelayanan medik dan bertanggung jawab
langsung kepada Direktur Bidang Pelayanan Medik dan
Keperawatan
7. Instalasi Gawat Darurat yang mempunyai tugas memberikan
pelayanan medis jiwa dan medis umum yang bersifat gawat
darurat
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
20
8. Instalasi Radiologi yang mempunyai tugas melaksanakan
kegiatan radiologi untuk keperluan diagnosa yang dilakukan
oleh tenaga / pegawai dalam jabatan fungsional
9. Instalasi Rehabilitasi Jiwa mempunyai tugas melaksanakan
usaha rehabilitasi penderita gangguan jiwa yang meliputi
seleksi, terapi kerja dan latihan kerja, resoliasasi resosialisasi,
penyaluran dan pengawasan / pengobatan lanjutan. Kesehatan
jiwa masyarakat mempunyai tugas melaksanakan kegiatan
pencegahan gangguan jiwa dan peningkatan kesehatan jiwa
masyarakat dengan jalan penyuluhan kesehatan jiwa,
memberikan konsultasi kesehatan jiwa kepada pemuka
masyarakat, mengadakan integrasi usaha kesehatan jiwa dalam
usaha kesehatan masyarakat dan mengadakan kerjasama dengan
instansi lain dalam menanggulangi masalah kesehatan jiwa
10. Instalasi Pemeliharaan Sarana dan Prasarana Rumah Sakit
(IPSP RS) Jiwa Tampan Provinsi Riau mempunyai tugas :
a) pemeliharaan bangunan, instalasi air minum, instalasi
listrik, instalasi gas dan telepon serta pembuangan sampah
dan cairan buangan.
b) pemeliharaan alat elektromedik dan peralatan listrik.
c) penyediaan air minum, gas teknis dan tenaga listrik.
d) melaksanakan penyucihamaan alat kesehatan dan alat
kedokteran.
e) pemeliharaan kendaraan dan mesin.
11. Instalasi NAPZA Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau
mempunyai tugas :
Menerima pasien rehabilitasi dan Detoxifikasi
12. Instalasi CCSD dan Loundry Rumah Sakit Jiwa Tampan
Provinsi Riau mempunyai tugas :
menerima, mendesinfect, membersihkan, mengemas, mensteril,
menyimpan dan mendistribusikan alat alat (baik yang dapat
dipakai berulang kali dan alat sekali pakai).
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
21
13. Instalasi PKRS Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau
mempunyai tugas :
Salah satu pelayanan kesehatan di rumah sakit adalah kegiatan
promosi kesehatan. Promosi kesehatan merupakan salah satu
bentuk pelayanan dengan kegiatan berupa informasi kesehatan
baik untuk pasien, keluarga maupun masyarakat.
14. Instalasi IPAL Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau
mempunyai tugas :
Salah satu pelayanan yang menenangani pengolahan Air
Limbah dari Rumah Sakit.
c. Komite
1. Komite Etik dan Hukum
Komite Etik dan Hukum adalah Kelompok jabatan Fungsional yang
membidangi dan menangani permasalah etik dan hukum yang
terjadi di Rumah sakit jiwa tampan. Komite Etika dan Hukum
bertanggung Jawab kepada Direktur RS Jiwa Tampan Provinsi
Riau.
2. Komite Medik
Komite Medik adalah Kelompok tenaga medis yang
keanggotaannya dipilih dari anggota staf medis fungsional, komite
medik berada dibawah dan bertanggung Jawab kepada Direktur RS
Jiwa Tampan Provinsi Riau.
komite medik mempunyai tugas membantu Direktur Medik
dan Keperawatan menyusun standar pelayanan, memantau
pelaksanaannya pelaksanaannya, melaksanakan pembinaan etika
profesi, mengatur kewenangan profesi anggota staff medis
fungsional, mengembangkan program pelayanan, pendidikan dan
pelatihan serta penelitian dan pengembangan.
Dalam melaksanakan tugasnya komite medik dapat dibantu oleh
panitia-panitia yang anggotanya terdiri dari staf medis fungsional
dan atau tenaga profesi lainnya secara ex-officio.
3. Komite Farmasi dan Terapi
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
22
Komite Farmasi dan Terapi adalah Kelompok jabatan Fungsional
yang membidangi dan menangani permasalah kefarmasian dan
terapi pasien. bertanggung Jawab kepada Direktur RS Jiwa Tampan
Provinsi Riau.
4. Komite K3 RS
Komite K3 RS adalah Kelompok jabatan Fungsional yang
membidangi dan menangani permasalah Keselamatan, Kesehatan
dan Kerja Rumah Sakit. bertanggung Jawab kepada Direktur RS
Jiwa Tampan Provinsi Riau.
5. Komite Keperawatan
Komite Keperawatan adalah Kelompok jabatan Fungsional yang
membidangi dan menangani permasalah Profesi keperawatan.
bertanggung Jawab kepada Direktur RS Jiwa Tampan Provinsi
Riau.
6. Komite PMKP
Komite PMKP adalah Kelompok jabatan Fungsional yang
membidangi dan menangani permasalah promosi kesehatan
masyarakat. bertanggung Jawab kepada Direktur RS Jiwa Tampan
Provinsi Riau.
7. Komite PPI
Komite Pecegahan Dan Penanggulangan Infeksi (PPI)) adalah
Kelompok jabatan Fungsional yang membidangi dan menangani
permasalah Pencegahan dan Penanganan Infeksi. bertanggung
Jawab kepada Direktur RS Jiwa Tampan Provinsi Riau.
8. Komite Rekam Medik
Komite Rekam Medik adalah Kelompok jabatan Fungsional yang
membidangi dan menangani permasalah Rekam Medik Pasien.
bertanggung Jawab kepada Direktur RS Jiwa Tampan Provinsi
Riau.
9. Komite Satuan Pengawas Internal (SPI)
Komite Satuan Pengawas Internal (SPI) adalah Kelompok jabatan
Fungsional yang membidangi dan menangani permasalah Satuan
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
23
Pengawas Internal (SPI). bertanggung Jawab kepada Direktur RS
Jiwa Tampan Provinsi Riau.
D. SISTEMATIKA PENULISAN
Daftar isi
1. Kata Pengantar
2. Ikhtisar Eksekutif
3. BAB I PENDAHULUAN
A. Latar belakang
B. Maksud dan Tujuan
C. Tugas Pokok dan Fungsi
D. Sistematika Penulisan
4. BAB II PERENCANAAN STRATEGIS
A. Rencana strategis Organisasi
a.Visi
b.Misi
c.Tujuan
d.Sasaran
e.Strategi dan Kebijakan
B. Rencana Kinerja
C. Penetapan Kinerja
5. BAB III AKUNTABILITAS KINERJA
A. Pengukuran Kinerja
B. Analisis Capaian Kinerja
C. Akuntabilitas Keuangan
6. BAB IV PENUTUP
7. Lampiran Data Pendukung
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
24
BAB II
PERENCANAAN STRATEGIS
A. Rencana Strategis Organisasi
Rumah Sakit merupakan gabungan antara kegiatan medis dan kegiatan non
medis atau bisnis, Rumah Sakit dalam kenyataanya sudah berkembang menjadi
suatu organisasi yang kompleks dengan sumber pembiayaan yang dinamis.
Organisasi yang kompleks ini ditandai dengan fenomena bahwa. Rumah Sakit
merupakan institusi yang hidup dilingkungan yang dinamis dan komprehensif,
dinamika tersebut terdapat berbagai fenomena yang ada diantaranya terdapat
paradigma baru rumah sakit yang menekankan pentingnya konsep orientasi bisnis
dalam rumah sakit, semakin meningkatnya kompetisi, semakin meningkatnya
biaya pelayanan rumah sakit, agar rumah sakit dapat bertahan (survive)
berkembang dimasa yang akan datang. Meskipun demikian rumah sakit harus
tetap menjalankan fungsi sosialnya sesuai dengan peraturan yang ada.
Sesuai tugas pokok dan fungsi, Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau
mempunyai rencana strategis yang berorientasi pada hasil yang ingin dicapai
selama kurun waktu 5 (lima) tahun dengan memperhitungkan potensi, peluang,
dan kendala yang ada atau mungkin timbul. Rencana Strategis Rumah Sakit Jiwa
Tampan mencakup visi, misi, tujuan, sasaran, serta cara pencapaian tujuan dan
sasaran tersebut
Melihat perkembangan tersebut maka Rumah Sakit dikelola seorang proaktif
melalui manjemen strategis Rumah Sakit, penetapan visi, misi, dan nilai – nilai
penentuan arah strategis Rumah Sakit yang bersifat menantang analisis factor –
factor lingkungan yang dapat mengarah pada keberhasilan pelaksanaan kegiatan
jangka pendek dan jangka panjang serta langkah – langkah pengendaliannya.
aa.. VV II SS II
Visi yaitu cara pandang jauh ke depan, kemana dan bagaimana
Rumah Sakit Jiwa Tampan harus dibawa dan berkarya agar tetap konsisten
dan dapat eksis, antisipatif, dan inovatif, serta produktif.
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
25
Sebagaimana telah dirumuskan dan disepakati bersama guna
mewujudkan kondisi yang lebih baik di masa yang akan datang, maka VISI
Rumah Sakit Jiwa Tampan tahun 2014-2019 ditetapkan sebagai berikut:
”Pusat Rujukan Regional Terbaik Pelayanan Kesehatan Jiwa,
Rehabilitasi, Pendidikan dan Riset Yang Profesional Berbasis
Masyarakat”
bb.. MM II SS II
Untuk dapat mewujudkan visi yang telah disepakati, maka
ditetapkan pernyataan misi sehingga diharapkan seluruh pegawai dan pihak
yang berkepentingan dapat mengenal Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi
Riau, dan mengetahui peran dan program-programnya serta hasil yang akan
diperoleh di waktu-waktu yang akan datang.
Misi Rumah Sakit Jiwa Tampan sebagai berikut:
1. Mengembangkan pelayanan kesehatan jiwa dan Napza secara holistik
dan berbasis masyarakat.
2. Mengembangkan pelayanan kesehatan secara komprehensif yang
menunjang pelayanan kesehatan jiwa.
3. Mengembangkan pendidikan, pelatihan, dan penelitian yang berkualitas
dalam bidang kesehatan.
4. Mewujudkan sistem manajemen yang efektif, efisien, transparan dan
akuntabel.
cc.. TTuujjuuaann
Penetapan tujuan dan sasaran didasarkan pada faktor-faktor kunci
keberhasilan (key success factors) yang telah diidentifikasikan sebelumnya
sesuai Rencana Strategis (Renstra) Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi
Riau, yakni telah memperhitungkan kelebihan/kekuatan dan
kekurangan/kelemahan serta segala sumberdaya yang dimiliki, sehingga
tujuan yang ditetapkan menjadi lebih rasional.
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
26
Tujuan merupakan penjabaran atau implementasi dari pernyataan misi
yang diharapkan dapat menggambarkan hasil akhir yang akan dicapai atau
dihasilkan dalam jangka waktu tertentu.
Untuk mewujudkan kondisi 5 (lima) tahun ke depan sebagai bagian
dari upaya pencapaian Visi dan Misi, konsisten dengan tugas pokok dan
fungsi, maka Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau telah berhasil
mengidentifikasikan tujuan sebagai berikut:
1. Terwujudnya peningkatan kualitas pelayanan kesehatan jiwa yang
prima
2. Terwujudnya pelayanan penunjang kesehatan jiwa komprehensif
3. Tersedianya tenaga kesehatan yang profesional dan berkualitas.
4. Terwujudnya system manajemen yang efektif, efisien, transparan dan
akuntabel.
Tujuan tersebut dicapai melalui pembinaan, pengembangan, dan
pelaksanaan, serta pemantapan fungsi-fungsi manajemen di RS Jiwa
Tampan yang didukung oleh peraturan perundangan yang berlaku.
dd.. SSaassaarraann
Sasaran Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau merupakan
gambaran yang ingin dicapai melalui tindakan-tindakan operasional dalam
kurun waktu maksimal 1 (satu) tahun atau kurang dari 1 (satu) tahun, guna
mencapai tujuan yang telah dirumuskan untuk 5 (lima) tahun ke depan.
Fokus utama penentuan sasaran adalah tindakan dan alokasi sumber daya
organisasi dalam program yang akan dilaksanakan.
Sasaran yang akan dicapai Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau
adalah sebagai berikut :
1. Meningkatnya kualitas pelayanan terhadap pasien dan keluarga
pasien.
2. Meningkatnya kualitas dan kuantitas sarana dan prasarana RS.
3. Meningkatnya kualitas dan kuantitas SDM.
4. Terselenggaranya system administrasi dan manajemen yang
professional berbasis IT.
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
27
e. Strategi dan Kebijakan
Untuk mencapai dan mewujudkan Visi RS Jiwa Tampan Provinsi Riau tahun
2019, sesuai misi yang telah ditetapkan, maka dalam periode tahun 2014 –
2019 akan digunakan strategi sebagai berikut :
1. Optimalisasi kinerja pelayanan
2. Mengembangkan produk layanan
3. Meningkatkan cakupan dan jangkauan pelayanan
4. Peningkatan kapasitas dan kapabilitas SDM
5. Pemenuhan kebutuhan SDM sesuai standar RS
6. Meningkatkan kedisiplinan SDM
7. Melengkapi sarana dan prasarana pendukung pelayanan
8. Meningkatkan kualitas pemeliharaan sarana/prasarana
9. Mengadakan dan mengembangkan klinik pelayanan penunjang
kesehatan jiwa
10. Mempersiapkan RS menjadi pusat pendidikan, pelatihan dan penelitian
di bidang kesehatan jiwa
11. Meningkatkan pendapatan (SGR)
12. Mewujudkan laporan keuangan dengan opini WTP
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
28
TUJUAN, SASARAN, STRATEGI DAN KEBIJAKAN
VISI
”Pusat Rujukan Regional Terbaik Pelayanan Kesehatan Jiwa,
Rehabilitasi, Pendidikan dan Riset yang Profesional Berbasis
Masyarakat”
MISI I
Mengembangkan pelayanan kesehatan jiwa dan Napza secara holistik dan
berbasis masyarakat;
TUJUAN SASARAN STRATEGI KEBIJAKAN
Terwujudnya
peningkatan
kualitas
pelayanan
kesehatan
jiwa yang
prima.
1. Meningkatnya
kualitas pelayanan
terhadap pasien dan
keluarga pasien.
1. Optimalisasi kinerja
pelayanan
Perbaikan sistem dan
prosedur pelayanan
2. Mengembangkan
produk layanan
Meningkatkan
pelaksanaan SPM RS
3. Meningkatkan cakupan
dan jangkauan pelayanan
Kerjasama/MOU
Jaminan Kesehatan
2. Meningkatnya
kualitas dan
kuantitas SDM.
1. Peningkatan kapasitas
dan kapabilitas SDM
Menyiapkan program
pengembangan SDM
2. Pemenuhan kebutuhan
SDM sesuai standar RS
Rekruitmen
SDM/Kerjasama(MOU)
3. Meningkatkan
kedisiplinan SDM
3. Meningkatnya
kualitas dan
kuantitas sarana
dan prasarana RS.
1. Melengkapi sarana dan
prasarana pendukung
pelayanan
1. Pembangunan
gedung/fisik lainnya
sesuai master plan
2. Pemenuhan
kebutuhan sarana
pendukung pelayanan
2. Meningkatkan kualitas
pemeliharaan
sarana/prasarana
1.Rehab/pemeliharaan
gedung dan penataan
ulang ruang-ruang
pelayanan
2.Pemeliharaan/sevis/kal
ibrasi peralatan medis
dan non medis
3. Melakukan
kemitraan/KSO
Peralatan medis dan non
medis
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
29
MISI II
Mengembangkan pelayanan kesehatan secara komprehensif yang
menunjang pelayanan kesehatan jiwa;
TUJUAN SASARAN STRATEGI KEBIJAKAN
Terwujudnya
pelayanan
penunjang
kesehatan
jiwa
komprehensif.
Meningkatnya jenis
pelayanan
pendukung
kesehatan jiwa
Mengadakan dan
mengembangkan
klinik pelayanan
penunjang kesehatan
jiwa
Menyiapkan SDM dan
sarana/prasarana
pelayanan penunjang
kesehatan jiwa
MISI III
Mengembangkan pendidikan, pelatihan, dan penelitian yang berkualitas
dalam bidang kesehatan;
TUJUAN SASARAN STRATEGI KEBIJAKAN
Tersedianya
tenaga
kesehatan yang
profesional
dan berkualitas
Meningkatnya
kualitas SDM
tenaga kesehatan
Mempersiapkan RS
menjadi pusat
pendidikan, pelatihan
dan penelitian di
bidang kesehatan
jiwa
1. Menyiapkan RS Jiwa
Tampan sebagai RS
Pendidikan
2. Meningkatkan
pengetahuan dan
ketrampilan SDM RS
MISI IV
Mewujudkan sistem manajemen yang efektif, efisien, transparan dan akuntabel
TUJUAN SASARAN STRATEGI KEBIJAKAN
Terwujudnya
system
manajemen yang
efektif, efisien,
transparan dan
akuntabel.
Terselenggaranya
system administrasi
dan manajemen yang
professional berbasis
IT.
1.Meningkatkan
pendapatan
(SGR)
1.Meningkatkan
pengendalian biaya
2. Mewujudkan
laporan
keuangan dengan
opini WTP
2. Meningkatkan
kualitas dokumen
perencanaan dan
pelaporan
Dalam rangka mencapai tujuan dan sasaran menuju Visi dan Misi maka RS
Jiwa Tampan dalam melaksanakan tugas dan fungsi, berpedoman pada
Kebijakan berikut:
1. Permendagri Nomor 59 tahun 2007 tentang Perubahan Atas
Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 tahun 2006 tentang
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
30
Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah, dan peraturan lainnya
yang terkait dengan Manajemen Perencanaan, Pelaksanaan,
Pengendalian dan evaluasi di RS Jiwa Tampan.
2. Keputusan Direktur Jenderal Pelayanan Medik No.
HK.00.06.3.5.1866 tentang Pedoman Persetujuan Tindakan Medik
tanggal 21 April 1999.
3. Keputusan Menpan tentang Jabatan Fungsional Tenaga Kesehatan,
dan Peraturan lainnya yang mengatur ketenagaan, dalam rangka
pengembangan dan pendayagunaan SDM yang tepat di RS Jiwa
Tampan
4. Keputusan Menteri Kesehatan RI No. 486/Menkes/SK/IV/2007
tentang Kebijakan dan Rencana Strategis Penanggulangan
Penyalah Gunaan Napza
5. Buku standar Pelayanan Keperawatan Jiwa Direktorat Bina
Pelayanan Keperawatan Dirjen Binyanmed Depkes RI tahun 2006
6. Kepmenkes RI No. 1333/Menkes/SK/XII/1999 tentang Standar
Pelayanan Rumah Sakit
7. Edaran Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia Nomor 7
tahun 2009 tentang “ Menempatkan Pemakai Narkoba Ke Dalam
Panti Terapi dan Rehabilitasi”, dalam upaya rehabilitasi Narkoba,
dimana salah satu tempatnya adalah Rumah Sakit Jiwa dan UU RI
Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika
8. Keputusan Direktur Jenderal Bina Pelayanan Medik Departemen
Kesehatan Republik Indonesia Nomor HK.03.05/III/1758/08
tanggal 19 Mei 2008 tentang Izin Melaksanakan Pelayanan Umum
di Rumah Sakit Khusus,untuk memberikan dan mengembangkan
pelayanan kesehatan umum yang menunjang kesehatan jiwa
9. Mengembangkan sistem pengelolaan pendidikan dan riset yang
terintegrasi pada semua tatanan di RS Jiwa Tampan.
10. Keputusan Gubernur Riau Tentang Badan Layanan Umum Daerah
Nomor 1 Tahun 2015.
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
31
11. Manlak/Petunjuk Pengelolaan Jamkesmas dan Jamkesda untuk
memberikan pelayanan bagi masyarakat miskin.
12. Meningkatkan dan mengembangkan koordinasi pelayanan
rehabilitasi kasus narkoba dengan sektor terkait
13. Meningkatkan pelayanan kesehatan jiwa masyarakat secara
berjenjang dan berkoordinasi dengan sektor terkait
14. Membentuk unit rehabilitasi pasca perawatan kesehatan
jiwa/narkoba dengan kapasitas minimal 40 kamar sesuai standar
yang berlaku.
B. Rencana Kinerja
Rencana kinerja merupakan proses penjabaran lebih lanjut dari Rencana
Strategis yang telah disusun. Di dalam proses perencanaan kinerja, Rumah Sakit
Jiwa Tampan Provinsi Riau mendefinisikan seluruh Sasaran Strategis,
Kebijakan, Program dan Kegiatan yang akan diimplementasikan dalam satu tahun
kegiatan dan dituangkan dalam dokumen Rencana Kinerja. Pada dokumen
Rencana Kinerja dijabarkan dan ditetapkan target kinerja tahunan seluruh sasaran
dan kegiatan. Target kinerja ini akan menjadi komitmen bagi Rumah Sakit Jiwa
Tampan Provinsi Riau untuk mencapainya dalam satu periode tahunan, dan
merupakan benchmark bagi proses pengukuran keberhasilan organisasi yang
dilakukan setiap akhir periode pelaksanaan. Rencana Kinerja tahun 2017
merupakan dokumen yang menyajikan target kinerja Rumah Sakit Jiwa Tampan
Provinsi Riau untuk tahun 2017, dan merupakan bentuk komitmen penuh Rumah
Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau untuk mencapai kinerja yang paling maksimal
dalam upaya mewujudkan misinya, sehingga akan diturunkan dalam PENJA
(Perjanjian Kinerja) tahun 2017 sebagai pedoman pelaksanaan kinerja tahun 2017
dan menjadi dasar penyusunan laporan kinerja.
C. Penetapan Kinerja
Dokumen perjanjian penetapan kinerja yang telah disepakati antara
Gubernur dan Direktur RS Jiwa Tampan yang ditandatangani pada tanggal
Februari 2017 yang mempunyai 4 sasaran strategis dengan 22 indikator
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
32
kinerja serta target masing – masing indikator kinerja dan 7 program
pelaksanaan dana APBD dan BLUD beserta pagu anggarannya untuk
pelaksanaan selama tahun 2017.untuk sasaran dan indikator kinerja dapat
dilihat pada Tabel 1 dibawah ini.
Tabel 1
RENCANA KINERJA TAHUNAN TAHUN 2017
RSJ TAMPAN
No
SASARAN
STRATEGIS
INDIKATOR KINERJA
TARGET
2017
1 2 3 4
1 Meningkatnya
kualitas pelayanan
terhadap pasien dan
keluarga pasien
1 Indeks kepuasan pelanggan : 80%
2 Lama hari perawatan pasien
gangguan jiwa (ALOS)
40 hari
3 Tidak ada kejadian Re-admission
(rawat ulang) pasien gangguan jiwa
95%
dalam waktu ≤1 bulan
4 Tidak ada kejadian pasien melarikan
diri
98%
5 Persentase pasien yang dapat
ditenangkan ≤ 48 jam
75%
6 Tidak ada kejadian kematian pasien
gangguan jiwa karena bunuh diri
100%
7 Penerapan asuhan keperawatan
(MPKP)
95%
8 Persentase pasien yang kembali ke
perawatan intensif ≤ 72 jam
2%
9 Kejadian pulang paksa 0%
10 Tidak ada kejadian pasien cedera di
rawat inap
100%
11 Tidak ada pasien
difiksasi/pengekangan ≥ 24 jam
100%
12 Waktu tunggu rawat jalan < 60 Menit 90%
2 Meningkatnya
kualitas dan
kuantitas sarana /
prasarana RS
1 Persentase ketersediaan obat 100%
2 Persentase terpenuhinya alat/bahan
medis dan non medis rumah sakit
100%
3 Persentase tersedianya
bangunan/ruang pelayanan sesuai
standar
80%
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
33
4 Persentase ditaatinya SOP pelayanan
medis dan non medis
95%
3 Meningkatnya
kualitas dan
kuantitas SDM RS
1 Persentase ketersediaan SDM sesuai
RS Jiwa Tipe A
80%
2 Persentase pemberi pelayanan
kegawat daruratan yang bersertifikasi
ATLS/BTLS/ACLS/PPDGJ
80%
3 Persentase karyawan yang
mendapatkan pelatihan minimal 20
jam setahun
70%
4 Terselenggaranya
sistem
administrasi dan
manajemen yang
profesional
berbasis IT
1 Kelengkapan Laporan Akuntabilitas
Kinerja
100%
2 Ketepatan waktu penyusunan laporan
keuangan
100%
3 Cost Recovery 80%
Berikut disajikan dalam Tabel 2 program –program penja yang di akomodir
dalam DPA Rumah Sakit Jiwa Tampan tahun 2017, sebagai berikut:
Tabel 2
PENETAPAN DPA RUMAH SAKIT JIWA TAMPAN
TAHUN 2017
NO URAIAN
PAGU PAGU
APBD MURNI
APBD
PERUBAHAN
(RP.) (RP.)
1 2 3 4
I. BELANJA TIDAK LANGSUNG 26,722,532,657 27,983,139,657
1 Gaji dan Tunjangan 14,994,482,657 14,412,693,235
2 Tambahan Penghasilan 11,728,050,000 13,570,446,422
II. BELANJA LANGSUNG 87,778,185,015 73,494,795,100
1 Program Pelayanan Administrasi
Perkantoran
8,631,178,000 7,997,782,000
2 Program Peningkatan Sarana Dan
Prasarana Aparatur
969,819,000 391,000,000
3 Program Peningkatan Disiplin
Aparatur
641,910,000 466,260,000
4 Program Peningkatan Kapasitas
Sumber Daya Aparatur
2,630,601,000 1,110,401,000
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
34
5 Program Peningkatan Pengembangan
Sistem Pelaporan Capain Kinerja
Dan Keuangan
289,990,000 177,129,000
6 Program Upaya Kesehatan
Masyarakat
3,209,292,515 2,462,650,000
7 Program Promosi Kesehatan Dan
Pemberdayaan Masyarakat
828,950,000 254,885,000
8 Program Pelayanan Kesehatan
Penduduk Mskin
1,214,535,000 278,535,000
9 Program Pengadaan, Peningkatan
Sarana Dan Prasarana Rumah
Sakit/Rumah Sakit Jiwa/Rumah
Sakit Paru-Paru/Rumah Sakit Mata
50,963,194,500 42,583,946,100
10 Program Pemeliharaan Sarana Dan
Prasarana Rumah Sakit/Rumah Sakit
Jiwa/Rumah Sakit Paru-Paru/Rumah
Sakit Mata
1,253,850,000 865,076,000
11 Program Kemitraan Peningkatan
Pelayanan Kesehatan
650,760,000 413,026,000
12 Program Peningkatan Pelayanan
Kesehatan Pada BLUD RSUD
16,494,105,000 16,494,105,000
TOTAL 114,500,717,672 101,477,934,757
Dari tabel diatas dapat dilihat bahwa Rumah Sakit jiwa Tampan pada
tahun 2017 mengakomodir 12 program urusan kesehatan dan non urusan.
Program yang dilaksanakan untuk mendukung kinerja rumah sakit jiwa terbagi
menjadi kegiatan-kegiatan pelaksanan yang terbagi menjadi urusan wajib dan
urusan urusan pilihan yaitu sebagai berikut :
a. Program Rumah Sakit Jiwa Tampan
Prioritas rencana kerja Rumah sakit jiwa Tampan Provinsi Riau terlihat dalam
Program dan Kegiatan yang dilaksanakan pada tahun 2017 sesuai dengan
yang tercantum pada Dokumen Pedoman Anggaran Rumah Sakit Jiwa
Tampan Provinsi Riau, yaitunya 12 (dua belas) Program sebagai berikut :
1. Program Pelayanan Administrasi Perkantoran.
2. Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur.
3. Program Peningkatan Disiplin Aparatur.
4. Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Aparatur.
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
35
5. Program Peningkatan Pengembangan Sistim Pelaporan Pencapaian
Kinerja dan Keuangan .
6. Program Upaya Kesehatan Masyarakat.
7. Program Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat.
8. Program Pelayanan Kesehatan Penduduk Miskin.
9. Program Pengadaan/Peningkatan Sarana dan Prasarana Rumah
Sakit/Rumah Sakit Jiwa/Rumah Sakit Paru-paru/Rumah Sakit Mata.
10. Program Pemeliharaan Sarana dan Prasarana Rumah Sakit.
Rumah Sakit/Rumah Sakit Jiwa/Rumah Sakit Paru-paru/Rumah Sakit
Mata.
11. Program Kemitraan Peningkatan Pelayanan.
12. Program Peningkatan Pelayanan Kesehatan Pada BLUD RSUD
b. Kegiatan Rumah Sakit Jiwa Tampan
Rumah Sakit Jiwa Tampan menjalankan 7 urusan wajib dan 32
kegiatan yang terdapat didalam program urusan tersebut. Dibawah ini dapat
dilihat 7 urusan wajib Rumah Sakit Jiwa Tampan dan Kegiatan yang terdapat
didalamnya:
1. Program Upaya Kesehatan Masyarakat dan Kegiatannya.
Penyelenggaraan Program Upaya Kesehatan Masyarakat mempunyai 9
(sembilan) kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Sakit Jiwa Tampan
Provinsi Riau tahun anggaran 2017 yaitu;
1.1. Kegiatan Pelayanan Konseling Dan Testing HIV / AIDS
1.2. Kegiatan Home Visit Pasien
1.3. Kegiatan Terapi Aktifitas Kelompok
1.4. Kegiatan Terapi Rekreasional Pasien
1.5. Kegiatan Pekan Olahraga Kesehatan Rehabilitasi Mental
(PORKESREMEN)
1.6. Kegiatan Survei Mutu Pelayanan Dan Kepuasan Pelanggan
1.7. Kegiatan Koordinasi, Sinkronisasi Dan Konsultansi Pelayanan
Kesehatan Jiwa
1.8. Kegiatan Survey Penilaian RS Kelas A Pendidikan
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
36
1.9. Penyusunan Standar Kesehatan
2. Program Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat.
Penyelenggaraan Program Promosi kesehatan dan Pemberdayaan
Masyarakat mempunyai 2 (dua) kegiatan yang dilaksanakan di Rumah
Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau tahun anggaran 2017 yaitu :
2.1 Kegiatan pengembangan media promosi dan informasi sadar hidup
sehat
2.2 Kegiatan penyuluhan masyarakat pola hidup sehat
3. Program Pelayanan Kesehatan Penduduk Miskin
Penyelenggaraan Program Pelayanan Kesehatan Penduduk Miskin
mempunyai 1 (satu) kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Sakit
Jiwa Tampan Provinsi Riau tahun anggaran 2017 yaitu :
3.1. Kegiatan Pelayanan Kesehatan Penduduk Miskin
4. Program Pengadaan Peningkatan Sarana dan Prasarana Rumah
Sakit/Rumah Sakit Jiwa/Rumah Sakit Paru-paru/Rumah Sakit
Mata
Penyelenggaraan Program Pengadaan/Peningkatan Sarana dan Prasarana
Rumah Sakit mempunyai 12 (dua belas) kegiatan yang dilaksanakan di
Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau tahun anggaran 2017 yaitu :
4.1 Kegiatan Rehabilitasi bangunan rumah sakit
4.2 Kegiatan Pengadaan alat-alat rumah sakit
4.3 Kegiatan Pengadaan mebeleur rumah sakit
4.4 Kegiatan Pengadaan perlengkapan rumah tangga rumah sakit
(dapur, ruang pasien, laundry, ruang tunggu Dan lain-lain)
4.5 Kegiatan Pegadaan bahan-bahan logistik rumah sakit
4.6 Kegiatan Pengadaan pencetakan administrasi dan surat menyurat
rumah sakit
4.7 Kegiatan Pengadaan alat/bahan dan material laboratorium
4.8 Kegiatan Pelayanan klinik tumbuh kembang anak dan remaja
4.9 Kegiatan Pengadaan alat dan bahan terapi vocasional pasien
4.10 Kegiatan Pembangunan Ruang Rawat Inap
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
37
4.11 Kegiatan Pembangunan Gedung IGD Terpadu Rumah Sakit Jiwa
Tampan
4.12 Kegiatan Pengadaan Peralatan Kesehatan Medis dan Non Medis
Rumah Sakit
5. Program Pemeliharaan Sarana dan Prasarana Rumah Sakit
/Rumah Sakit Jiwa/Rumah Sakit Paru-paru/Rumah Sakit Mata
Penyelenggaraan Program Pemeliharaan Sarana dan Prasaranan Rumah
Sakit mempunyai 2 (dua) kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Sakit
Jiwa Tampan Provinsi Riau tahun anggaran 2017 yaitu :
5.1. Kegiatan Pemeliharaan rutin/berkala instalasi pengolahan limbah
rumah sakit
5.2. Kegiatan Pemeliharaan rutin/berkala alat-alat kesehatan rumah sakit
6. Program Kemitraan Peningkatan Pelayanan Kesehatan Rumah
Sakit
Penyelenggaraan Program Kemitraan Peningkatan Pelayanan Kesehatan
Rumah Sakit mempunyai 1 (satu) kegiatan yang dilaksanakan di Rumah
Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau tahun anggaran 2017 yaitu :
6.1 Kegiatan Kemitraan penyelenggaraan program terapi communitas
Narkoba
7. Program Peningkatan Pelayanan Kesehatan Pada BLUD RSUD
Penyelenggaraan Program Kemitraan Peningkatan Pelayanan Kesehatan
Rumah Sakit mempunyai 1 (satu) kegiatan yang dilaksanakan di Rumah
Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau tahun anggaran 2017 yaitu :
7.1 Pelayanan Kesehatan
Selain urusan wajib Rumah Sakit jiwa Tampan juga melaksanakan 5 urusan
pilihan. Kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau
total sebanyak 51 (lima puluh satu) sesuai dengan program yang ada. Urusan
pilihan terdiri dari 5 (lima) program dengan 20 kegiatan sbb :
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
38
1. Program Pelayanan Administrasi Perkantoran :
Penyelenggaraan Program Pelayanan Administrasi Perkantoran mempunyai
11 (sebelas) Kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Sakit Jiwa Tampan
Provinsi Riau tahun anggaran 2017 yaitu :
1.1. Kegiatan Penyediaan Jasa Surat Menyurat
1.2. Kegiatan Penyediaan Jasa Komunikasi, Sumber Daya Air Dan Listrik
1.3. Kegiatan Penyediaan Jasa Peralatan Dan Perlengkapan Kantor
1.4. Kegiatan Penyediaan Jasa Kebersihan Kantor
1.5. Kegiatan Penyediaan Alat Tulis Kantor
1.6. Kegiatan Penyediaan Peralatan Dan Perlengkapan Kantor
1.7. Kegiatan Bahan Bacaan dan Peraturan Undang - Undang
1.8. Kegiatan Penyediaan Makan Dan Minum
1.9. Kegiatan Rapat-rapat Koordinasi Dan Konsultansi Ke Luar Daerah
1.10. Kegiatan Penyediaan Jasa Keamanan Kantor
1.11. Kegiatan Penyediaan Jasa Administrasi Kantor.
2. Program Peningkatan Sarana & Prasarana Aparatur;
Penyelenggaraan Program Peningkatan Sarana & Prasarana Aparatur
mempunyai 3 (tiga) Kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Sakit Jiwa
Tampan Provinsi Riau tahun anggaran 2017 yaitu :
2.1. Kegiatan Pemeliharaan Rutin/Berkala Gedung Kantor
2.2. Kegiatan Pemeliharaan Rutin/Berkala Kendaraan Dinas/Operasional
2.3. Detailed Engineering (DED) Pembangunan Gedung Kantor
3. Program Peningkatan Disiplin Aparatur
Penyelenggaraan Program Peningkatan Disiplin Aparatur mempunyai 2
(dua) Kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi
Riau tahun anggaran 2017 yaitu :
3.1. Kegiatan Pengadaan Pakaian Khusus Hari-hari Tertentu
3.2. Kegiatan Pembinaan Fisik Dan Mental Aparatur
4. Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Aparatur
Penyelenggaraan Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Aparatur
mempunyai 3 (tiga) kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Sakit Jiwa
Tampan Provinsi Riau tahun anggaran 2017 yaitu :
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
39
4.1. Kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Formal
4.2. Kegiatan Diklat Fungsional Teknis
4.3. Kegiatan Koordinasi, Sinkronisasi dan Sosialisasi Perencanaan
Rumah Sakit Jiwa Tampan
5. Program Peningkatan Pengembangan Sistim Pelaporan Pencapaian
Kinerja dan Keuangan
Penyelenggaraan Program Peningkatan Pengembangan Sistem Pelaporan
Pencapaian Kinerja dan Keuangan mempunyai 4 (empat) kegiatan yang
dilaksanakan di Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau tahun anggaran
2017 yaitu :
5.1. Kegiatan Penyusunan Laporan Capaian Kinerja Dan Ikhtisar Realisasi
Kinerja SKPD
5.2. Kegiatan Penyusunan Pelaporan Keuangan Akhir Tahun
5.3. Kegiatan Penyusunan Rencana Kerja SKPD
5.4. Kegiatan Penyusunan Rencana Bisnis Anggaran BLUD
C. Rencana Aksi Tahun 2017
Setelah ditandatanganinya perjanjian kinerja pejabat esselon II,III dan
IV maka dibuatlah rencana aksi atas perjanjian kinerja tersebut untuk
pelaksanaan kegiatan pada tahun 2017 agar pelaksanaan pada tahun 2017
dilaksanakan sesuai dengan perencanaannya. Rencana aksi masing-masing
direktorat,bidang dan bagian dapat dilihat pada lampiran 1.
D. Rencana Anggaran Tahun 2017
Pengelolaan Keuangan Rumah Sakit Jiwa Tampan berdasarkan pada
Sistem Keuangan Daerah Provinsi Riau yang berdasarkan Peraturan Gubernur
No 54 Tahun 2007 tentang Sistem dan Prosedur Pengelolaan Keuangan
Daerah Provinsi Riau. Peraturan Gubernur tersebut dijabarkan dengan
Penunjukan Pejabat Pelaksana Pengelola Keuangan Daerah pada Rumah Sakit
Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun Anggaran 2017 sesuai surat Keputusan
Gubernur No: Kpts.35/I/2012. Para pengelola keuangan bertanggungjawab
atas pengelolaan keuangan RS Jiwa Tampan.
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
40
Untuk melaksanakan Program/kegiatan yang dituangkan pada
Dokumen Pelaksanaan Anggaran Satuan Kerja Perangkat Daerah (DPA-
SKPD) yang telah disahkan pada tanggal 15 Januari 2017 dan telah dibuat
perencanannya sesuai dengan rencana aksi masing-masing bidang, bagian dan
subbangiannya. Direktur Rumah Sakit Jiwa Tampan selaku Pengguna
Anggaran menerbitkan Surat Keputusan Direktur Rumah Sakit Jiwa Tampan
Provinsi Riau tentang Penunjukan Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK)
Rumah sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau No.121/RSJT-TU/SK/78.04 tanggal
05 Agustus 2017 dan Surat Keputusan Direktur Rumah Sakit Jiwa Tampan
Provinsi Riau tentang Penunjukan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Rumah
sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau No.121/RSJT-TU/SK/78.04.
E. Target dan Realisasi Pendapatan
Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun Anggaran 2017 telah
melaksanakan BLUD RSUD target dan reaalisasi pendapatan Rumah Sakit Jiwa
Tampan pada tahun 2017 dapat dilihat Pada Tabel 2.3 dibawah ini:
Tabel 3
SUMBER PENDAPATAN RUMAH SAKIT JIWA TAMPAN TAHUN 2017
NO SUMBER
PENDAPATAN
TA 2016 TA 2017
ANGGARAN REALISASI % ANGGARAN REALISASI %
1
Pendapatan Jasa
Layanan
15,384,093,000.00 15,725,829,546.00 102.22 15,852,505,000.00 21,791,106,463.00 137.46
2 Hasil Kerjasama 190,494,000.00 330,420,400.00 173.45 196,250,000.00 212,068,264.00 108.06
3
Lain-lain
Pendapatan
BLUD yang Sah
432,413,000.00 383,667,108.46 88.73 445,350,000.00 968,675,956.92 217.51
Total
Pendapatan
16,007,000,000.00 16,439,917,054.46 102.70 16,494,105,000.00 22,971,850,683.92 139.27
Pada tabel diatas dapat dilihat bahwa pendapata RS Jiwa Tampan
dapat melebihi target yang ditetapkan dan mengalami peningkatan pendapatan
dibandingkan tahun sebelumnya. Pada tahun 2016 realisasi pendapatan RS Jiwa
Tampan 102,70% dan pada tahun 2017 meningkat menjadi 139,27% dengan
selisih pendapatan Rp. 6.531.933.629,46 (enam milyar lima ratus tiga puluh satu
juta sembilan ratus tiga puluh tiga ribu enam ratus dua puluh sembilan koma
empat puluh enam rupiah). Peningkatan pendapatan dapat menjadi indikator
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
41
peningkatan mutu pelayanan Rumah Sakit. Dengan meningkatnya pelayanan
Rumah Sakit Jiwa Tampan pada masyarakat maka masyarakat akan
mempercayakan urusan kesehatannya pada Rumah Sakit Jiwa Tampan. Serta
dengan penambahan jenis pelayanan RumahSakit Jiwa Tampan seperti
Poliklinik spesialis penyakit dalam, poliklinik kulit kelamin serta poliklinik.
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
42
BAB III
AKUNTABILITAS KINERJA
Pengukuran kinerja dilakukan untuk membandingkan tingkat kinerja yang
dicapai dengan rencana tingkat capaian (target) dengan menggunakan key
performance indicator (KPI) atau indicator kunci kinerja yang telah ditetapkan.
Pengukuran kinerja diperlukan untuk sampai sejauh mana realisasi atau capaian
kinerja yang berhasil dilakukan oleh RSJ Tampan dalam kurun waktu Januari sampai
Desember 2017.
Tahun 2017 merupakan tahun keempat pelaksanaan rencana strategis RSJ
Tampan tahun 2014-2019. Adapun pengukuran kinerja yang dilakukan adalah dengan
membandingkan realisasi capaian dengan rencana tingkat capaian (target) pada setiap
indicator, sehingga diperoleh gambaran tingkat keberhasilan masing-masing indicator.
Berdasarkan pengukuran kinerja tersebut diperoleh informasi masing –
masing indicator kinerja (KPI), sehingga dapat ditindak lanjuti dalam perencanaan
program / kegiatan dimasa yang akan dating agar setiap program / kegiatan dapat
berhasil dan berdaya guna.
Akuntabilitas kinerja dimulai dengan pengukuran kinerja yang mencakup
penetapan indikator kinerja, sistem pengumpulan data kinerja, dan penetapan capaian
kinerja, dilanjutkan dengan analisis capaian kinerja dan akuntabilitas keuangan
sebagai dasar untuk menilai keberhasilan atau kegagalan pelaksanaan kegiatan/
program/ kebijakan sesuai dengan sasaran dan tujuan yang telah ditetapkan Rumah
Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau dalam rangka mewujudkan misi dan visi Ruma
Sakit Jiwa Tampan.
A. Pengukuran kinerja
Kerangka Pengukuran Kinerja
Pengukuran kinerja digunakan sebagai dasar untuk menilai keberhasilan dan
kegagalan kegiatan sesuai dengan sasaran dan tujan yang telah ditetapkan dalam
rangka mewujudkan visi dan misi rumah sakit.Pengukuran dimaksud merupakan hasil
dari suatu penilaian yang sistematik dan didasarkan pada kelompok indikator kinerja
kegiatan yang berupa indikator-indikator masukan, keluaran, hasil, manfaat dan
dampak. Penilaian tersebut tidak terlepas dari proses yang merupakan kegiatan
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
43
mengolah masukan menjadi keluaran atau penilaian dalam proses penyusunan
kebijakan/program/kegiatan yang dianggap penting dan berpengaruh terhadap
pencapaian sasaran dan tujuan.
Semakin tinggi realisasi menunjukan pencapaian kinerja yang semakin baik,
maka digunakan rumus:
Semakin tinggi realisasi menunjukan semakin rendah pencapaian kinerja,
maka digunakan rumus:
Pengukuran Kinerja digunakan sebagai dasar untuk menilai keberhasilan dan
kegagalan pelaksanaan kegiatan sesuai dengan sasaran dan tujuan yang telah
ditetapkan dalam rangka mewujudkan visi dan misi. Pengukuran tersebut merupakan
hasil dari suatu penilaian yang sistematik dan didasarkan pada kelompok indikator
kinerja kegiatan yang berupa Indikator :
Masukan (input) adalah segala sesuatu yang dibutuhkan agar pelaksanaan
kegiatan dan program dapat berjalan atau dalam rangka menghasilkan output,
misalnya sumber daya manusia, dana, material, teknologi dan sebagainya.
Keluaran (output) adalah segala sesuatu berupa produk/jasa (fisik dan/atau non
fisik) sebagai hasil langsung dari pelaksanaan suatu kegiatan dan program
berdasarkan masukan yang digunakan.
Hasil (outcome) adalah segala sesuatu yang mencerminkan berfungsinya
keluaran kegiatan pada jangka menengah.Outcomemerupakan ukuran seberapa jauh
produk/ jasa dapat memenuhi kebutuhan dan harapan masyarakat.
Pengukuran pencapaian kinerja dihitung dengan berorientasi pada hasil
(result) dari setiap kegiatan dengan menggunakan indikator – indikator yang terukur
Realisasi
Rencana
x 100%Persentase pencapaian
Rencana tingkat capaian =
Rencana – (Realisasi – Rencana)
Rencana
x 100%
Persentase pencapaian
Rencana tingkat
capaian
=
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
44
dan sebagai batasan untuk mengukur kinerja maka dibuat suatu Penilaian, dengan
batasan nilai sebagai berikut :
91 s/d 100 % = Sangat Baik (SB)
80 s/d 90 % = Baik (B)
50 s/d 80 % = Cukup (C)
< 50 % = Kurang (K)
1. Penetapan Indikator Kinerja
Indikator kinerja yang digunakan dalam mengukur kinerja Rumah Sakit
Jiwa Tampan Provinsi Riau meliputi indikator kinerja sasaran strategis dan
indikator kinerja kegiatan. Penetapan indikator kinerja didasarkan pada perkiraan
yang realistis dengan memperhatikan tujuan dan sasaran yang ditetapkan serta
data pendukung yang ada. Indikator kinerja sasaran strategis merupakan ukuran
keberhasilan pencapaian sasaran strategis. Sedangkan indikator kinerja kegiatan
terdiri dari: input, output dan outcome.Penetapan indikator kinerja beserta target
capaian indikator kinerja ini mulai dilakukan pada saat perumusan rencana
strategis, yaitu mulai dari penetapan tujuan dan sasaran. Dalam menetapkan
indikator sasaran, digunakan indikator keberhasilan pencapaian sasaran yang
terkait dengan sasaran tersebut, yaitu berupa indikator kinerja Output dan atau
Outcome.
2. Sistem Pengumpulan Data Kinerja
Penyusunan dan pengembangan sistem pengumpulan data kinerja Rumah Sakit
Jiwa Tampan Provinsi Riau diarahkan untuk mendapatkan data kinerja yang
akurat, lengkap, dan konsisten mengenai capaian kinerja Rumah Sakit Jiwa
Tampan Provinsi Riau dalam rangka proses pengambilan keputusan bagi
perbaikan kinerja tanpa meninggalkan prinsip-prinsip keseimbangan biaya dan
manfaat serta efesiensi, keekonomisan dan efektivitas.
Dalam sistem pengumpulan data kinerja di Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi
Riau sudah terdapat pokja yang mempunyai tupoksi sebagai pengumpul data
kinerja indikator Rumah Sakit Jiwa Tampan yaitu pokja PMKP,(Peningkatan
Mutu dan Keselamatan Pasien) yangg didapat dari unit-unit yang bertanggung
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
45
jawab menyelenggarakan catatan atau hal-hal lain yang berhubungan dengan data
yang dibutuhkan untuk pengukuran kinerja.
3. Penetapan Capaian Kinerja
Pengukuran ini dilakukan dengan membandingkan antara capaian indikator
kinerja meliputi Input, Output, dan Outcome, antara yang direncanakan
(diharapkan) dengan realisasinya, atau antara rencana kinerja (performance plan)
yang diinginkan dengan realisasi kinerja (performance result) yang dicapai
Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau. Kemudian dilakukan analisis terhadap
penyebab terjadinya celah kinerja (performance gap).
B. Analisis Capaian Kinerja
Analisis pencapaian kinerja dilakukan dengan membandingkan kinerja realisasi
dengan kinerja yang direncanakan pada tahun 2017 dan pembandingan kinerja
realisasi dengan kinerja tahun sebelumnya, sedangkan pembandingan kinerja Rumah
Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau dengan kinerja instansi lain yang sejenis belum
dapat dilakukan karena data-data yang diperlukan belum tersedia. Dimasa mendatang,
analisis pencapaian kinerja diharapkan sudah dapat dilengkapi dengan pembandingan-
pembandingan seperti tersebut di atas, agar informasi kinerja yang dihasilkan dapat
lebih bermanfaat dan memiliki nilai tambah.
Analisis Capaian Kinerja Realisasi dengan Kinerja yang Direncanakan. Analisis
capaian kinerja Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau dengan membandingkan
antara rencana/target dengan realisasi untuk masing-masing kelompok indikator
kinerja sasaran, sebagai berikut:
1. SASARAN PERTAMA
Meningkatnya kualitas pelayanan terhadap pasien dan keluarga pasien, Adapun
capaian indikator kinerja Sasaran beserta target dan realisasinya, adalah sebagai
berikut :
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
46
Tabel 4
Sasaran Pertama
Dari tabel diatas dapat dilihat kinerja Rumah Sakit Jiwa Tampan dalam
sasarannya meningkatnya kualitas pelayanan terhadap pasien dan keluarga pasien
sudah dapat dicapai sebagian,untuk itu perlu dilakukan peningkatan pmutu
pelayanan di lingkungan Rumah Sakit Jiwa Tampan, berikut capaian dari
indikator sasaran:
1) Indeks kepuasan pelanggan pada tahun 2016 penilaiannya indikatornya
dilakukan berdasarkan instalasi dengan capaian keseluruhan 86,47% dan pada
tahun 2017 capaian kepuasan masyarakat nya adalah 82,69% mengalami
sedikit penurunan tetapi sudah mencapai target yang ditetapkan yaitu 80%
2) Lama hari perawatan pasien (ALOS) capaian pada tahun 2017 yaitu 35 hari
mengalami kenaikan dari tahun 2016 yang capaiannya masih 40 hari ini
terjadi karena program pemulangan pasien dalam dan luar kota sudah
dilakukan dengan baik serta adanya panti bina laras dinas sosial Provinsi
Riau.
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
47
3) Angka kejadian re-admision pasien gangguan jiwa dalam waktu kurang dari 1
bulan capaian tahun 2017 yaitu 97,41% sudah mencapai target 95% dan
mengalami kenaikan capaian dari tahun 2016 capaian 97,40%, capaian ini
bisa bagus dan lebih baik dikarenakan adanya edukasi kepada pasien dan
keluarga pasien.
4) Indkator Tidak adanya kejadian pasien melarikan diricapai tahun 2017 yaitu
98,7% sudah mencapai target 985 dan mengalami kenaikan dari tahun 2016
capiannya 98% ini disebabkan tingginya kepedulian seluruh petugas serta
kerja yang bagus oleh security dilingkungan Rumah Sakit Jiwa Tampan.
5) Persentase pasien yang dapat ditenangkan kurang dari 48 jam capaian tahun
2017 yaitu 55,08% masih kurang dari target 75% dan mengalami sedikit
penurunan capaian dari tahun 2016 yaitu 76% ini disebabkan terjadinya
peningkatan jumlah pasien yang masuk dan peningkatan BOR beberapa bulan
terakhir diruang UPIP sehingga mempengaruhi pasien yang bisa ditenangkan
dalam 48 jam awal penanganan.
6) tidak ada kejadian kematian pasien gangguan jiwa karena bunuh diri disetiap
tahunnya selalu mencapai target yaitu 100% karena tidak boleh ada kematian
pasien akibat bunuh diri.
7) Penerapan asuhan keperawatan (MPKP)terjadi peningkatan capaian tahun
2017 yaitu 93,49% dari tahun 2016 yaitu 92% yang hampir mencapai target
yang ditetapkan yaitu 95%, sudah terdapat peningkatan persentase
dokumentasi asuhan keperawatan yang dilakukan terhadap pasien rawat inap.
8) Indikator pasien yang kembali ke perawatan intensif kurang dari 72 jam
terjadi peningkatan capaian pada tahun 2017 yaitu 1,45% dari tahun 2016
yaitu 1% ini terjadi karena pasien yang telah tenang dan sudah dipindahkan
keruangan tenang atau intermediet kembali gelisah sehingga harus kembali
keperawatan intensif.
9) Kejadian pasien pulang paksatahun 2016 capainya 0% dan tahun 2017
capaiannya 1,01% dari target 0% ini ada kejadian beberapa pasien yang
dibawa pulang/dikeluarkan dari rawat inap sebelum diizinkan oleh DPJP.
10) Tidak adanya kejadian pasien cedera di rawat inap.capaian tahun 2016 99,865
dantahun 2017 mengalami penurunan capaian yaitu 98,97% ini dikarenakan
adanya beberapa pasien yang cedera ringan pada saat dirawat.
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
48
11) Tidak adanya Pasien yang dilakukan difiksasi pada tahun 2016 capaiannya
99,40% dan tahun 2017 mengalami penurunan capaiannya 81,76% dengan
target 100% ini terjadi karena peningkatan persentase pasien yang dapat
ditenangkandalam 48 jam pertama menurun sehingga persentase pasien yang
harus difiksasi lebih dari 24 jam meningkat.
12) Waktu tunggu rawat jalan kurang dari 60 menit,pada tahun 2017 capaiannya
73,17% menurun dari tahun 2016 yang mana capainnya 76% dan belum
mencapai target yaitu 90% dikarenakan kurangnya petugas untuk bagian
perifikasi administrasi Jamkesmas dan Jamkesda, sehingga untuk perifikasi
menghabiskan waktu sekitar 10 menit.
Meningkatnya capaian – capaian indikator kinerja tergambar
dalam meningkatnya kunjungan pasien rawat jalan dan rawat inap dari tahun
2016 ke tahun 2017 seperti pada grafik dibawah ini.
DATA KUNJUNGAN RAWAT JALAN TAHUN 2016 DAN TAHUN 2017
0
5000
10000
15000
20000
25000
30000
TAHUN 2016 TAHUN 2017
22954
28677
No Jenis Kunjungan Jumlah
1 Tahun 2016 22954
2 Tahun 2017 28.677
TOTAL 51631
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
49
KUJUNGAN RAWAT INAP
TAHUN 2016 DAN TAHUN 2017
No Jenis Kunjungan Jumlah
1 Tahun 2016 1641
2 Tahun 2017 1887
TOTAL 3528
1500
1550
1600
1650
1700
1750
1800
1850
1900
2016 2017
1641
1887
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
50
2. SASARAN KEDUA
Meningkatnya kualitas dan kuantitas sarana / prasarana RS. Adapun capaian
indikator kinerja Sasaran beserta target dan realisasinya, adalah sebagai berikut:
Tabel 5
Sasaran Kedua
Dari tabel diatas dengan sasaran meningkatnya kualitas dan kuantitas
sarana/prasarana Rumah Sakit dilihat bahwa Rumah Sakit sudah meningkatkan
kualitas dan kuantitas saran prasarana Rumah Sakit untuk meningkatkan mutu
pelayanan Rumah Sakit yang mana dapat terlihat dari capaian indikator sasaranya
sebagai berikut:
1) Persentase ketersediaan obat, ketersedian obat mengalami peningkatan pada
tahun 2017 dengan capaian 100% dari tahun 2016 capaian 99,95% kenaikan
capaian ini karena belanja obat lebih fleksibel dengan mengunakan dana
BLUD sehingga lebih efisien dan efektif dalam belanja obat untuk
pemenuhan kebutuhan obat Rumah Sakit Jiwa Tampan.
2) Tepenuhinya alat bahan medis dan non medis capaiannya sudah maksimal
dari tahun 2016 dan tahun 2017 yaitu tercapai 100% ini berarti kebutuhan
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
51
alat bahan medis dan non medis pada tahun 2017 sudah terpenuhi.
Dikarenakan ada belanja beberapa alat kesehatan yang dimudahkan
pengadaannya dengan sistem e-katalog,sehingga lebih efektif pengadaannya.
3) Persentase tersedianya bangunan atau ruang pelayanan sesuai standar,setiap
tahunnya Rumah Sakit Jiwa Tampan selalu berusaha menyediakan
ruangan/bangunan pelayanan yang sesuai standar salah satunya dengan
pembangunan gedung IGD Terpadu pada tahun 2017. Yang mana capain
ketersedian bangunan pada tahun 2016 hanya 80% dan pada tahun 2017
meningkat menjadi 85% yang mana akan selalu ditingkatkan untuk
pengoptimalan pelayanan.
4) Persentase ditaatinya SOP Pelayanan Medis dan non medis sudah mencapai
target yang ditetapkan dari tahun 2016 dan 2017 yaitu 95% dan tercapai 98%
dan masih sama dengan tahun 2016 pada Rumah sakit Jiwa Tampan masih
sama seperti tahun 2016 yaitu sebesar 98% ini berarti Rumah sakit jiwa
Tampan melakukan tindakan dan pekerjaan sesuai dengan prosedur.
Pada tabel dibawah ini dapat dilihat untuk Penggunaan Obat Generik
dan Non Generik pada Rumah Sakit Jiwa Tampan Tahun 2017 :
No Nama Resep
Jumlah Pemakaian
Obat Generik
Jumlah
Pemakaian Obat
Non Generik
1 Resep Rawat Jalan Umum 15.897 4.853
2 Resep Rawat Jalan BPJS 31.199 11.318
3 Resep IGD dan Rawat Inap Umum 1.560 1.093
4 Resep IGD dan Rawat Inap BPJS 29.002 9.843
Jumlah 77.658 27.107
LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017
52
Ketersedian sarana dan prasarana Rumah Sakit diantaranya dapat
dilihat dari tabel jumlah ruangan rawat inap jiwa dan Napza dengan kapasitas
tempat tidurnya seperti dibawah ini.
No Ruang INTENS
IF
VIP I II III JUMLAH KET
1 UPIP 26 - - - - 26 LAKI-LAKI,
PEREMPUAN
2 SIAK 1 4 4 11 20 PEREMPUAN
3 INDRAGIRI - - - 30 30 PEREMPUAN
4 KUANTAN - - - 30 30 LAKI-LAKI
5 KAMPAR - - - - 35 35 LAKI-LAKI
6 SEBAYANG - - - - 35 35 LAKI-LAKI
7 ROKAN - - 3 6 12 21 LAKI-LAKI
8 DETOK 8 - - - - 8 LAKI-LAKI
9 REHABILITA
SI NAPZA
- - - - 25 25 LAKI-LAKI
TOTAL 34 1 7 10 178 230
3. SASARAN KETIGA
Meningkatnya kualitas dan kuantitas SDM RS, adapun capaian indikator
kinerja Sasaran beserta target dan realisasinya, adalah sebagai berikut :
Tabel 6
Sasaran Ketiga
Dari tabel sasaran meningkatnya kualitas dan kuantitas SDM rs dapat
dilihat bahwa kualitas dan kuantitas Rumah Sakit pada tahun 2017 sudah
mencapai dan ada yang melebihi target yang ditetapkan dengan capian
indikator sebagai berikut:
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU

More Related Content

Similar to LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU

Panduan sukses-e-rapor-k13 04052017-final-nal-dir
Panduan sukses-e-rapor-k13 04052017-final-nal-dirPanduan sukses-e-rapor-k13 04052017-final-nal-dir
Panduan sukses-e-rapor-k13 04052017-final-nal-dirFrance Xaviery
 
Profil tahun 2017
Profil tahun 2017Profil tahun 2017
Profil tahun 2017Mona Indah
 
Laporan Akhir EKPD 2009 Bali - UNUD
Laporan Akhir EKPD 2009 Bali - UNUDLaporan Akhir EKPD 2009 Bali - UNUD
Laporan Akhir EKPD 2009 Bali - UNUDEKPD
 
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sulbar - UNM
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sulbar - UNMLaporan Akhir EKPD 2010 - Sulbar - UNM
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sulbar - UNMEKPD
 
Laporan Akhir EKPD 2009 Sumatera Barat - UNAND
Laporan Akhir EKPD 2009 Sumatera Barat - UNANDLaporan Akhir EKPD 2009 Sumatera Barat - UNAND
Laporan Akhir EKPD 2009 Sumatera Barat - UNANDEKPD
 
Makalah 2 desy riwayana 11150501
Makalah 2 desy riwayana 11150501Makalah 2 desy riwayana 11150501
Makalah 2 desy riwayana 11150501desyriwayana
 
Laporan Akhir EKPD 2009 Sulawesi Utara - UNSRAT
Laporan Akhir EKPD 2009 Sulawesi Utara - UNSRATLaporan Akhir EKPD 2009 Sulawesi Utara - UNSRAT
Laporan Akhir EKPD 2009 Sulawesi Utara - UNSRATEKPD
 
Laporan Tahunan 2016
Laporan Tahunan 2016Laporan Tahunan 2016
Laporan Tahunan 2016BBPP_Batu
 
Makalah uas evkikomp-romdanah(11150755)-7 c-msdm
Makalah uas evkikomp-romdanah(11150755)-7 c-msdmMakalah uas evkikomp-romdanah(11150755)-7 c-msdm
Makalah uas evkikomp-romdanah(11150755)-7 c-msdmRomdanahIyom
 
Profile kota padangsidimpuan 2015
Profile kota padangsidimpuan 2015Profile kota padangsidimpuan 2015
Profile kota padangsidimpuan 2015manafhsb
 
Materi Teknis RTRW Provinsi Riau
Materi Teknis RTRW Provinsi RiauMateri Teknis RTRW Provinsi Riau
Materi Teknis RTRW Provinsi Riaujoihot
 
KATA PENGANTAR.docx
KATA PENGANTAR.docxKATA PENGANTAR.docx
KATA PENGANTAR.docxCHIKO41
 
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sumbar - Unand
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sumbar - UnandLaporan Akhir EKPD 2010 - Sumbar - Unand
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sumbar - UnandEKPD
 
Laporan keramahan petugas igd & tingkat kenyamanan staf rsud cideres 2017
Laporan keramahan petugas igd & tingkat kenyamanan staf rsud cideres 2017Laporan keramahan petugas igd & tingkat kenyamanan staf rsud cideres 2017
Laporan keramahan petugas igd & tingkat kenyamanan staf rsud cideres 2017Mohammad Shafari
 

Similar to LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU (20)

Panduan sukses-e-rapor-k13 04052017-final-nal-dir
Panduan sukses-e-rapor-k13 04052017-final-nal-dirPanduan sukses-e-rapor-k13 04052017-final-nal-dir
Panduan sukses-e-rapor-k13 04052017-final-nal-dir
 
IKM RSUD MJL 22 FULL2.pdf
IKM RSUD MJL 22 FULL2.pdfIKM RSUD MJL 22 FULL2.pdf
IKM RSUD MJL 22 FULL2.pdf
 
Ikm rsud cideres 2018
Ikm rsud cideres 2018Ikm rsud cideres 2018
Ikm rsud cideres 2018
 
Profil tahun 2017
Profil tahun 2017Profil tahun 2017
Profil tahun 2017
 
Laporan Akhir EKPD 2009 Bali - UNUD
Laporan Akhir EKPD 2009 Bali - UNUDLaporan Akhir EKPD 2009 Bali - UNUD
Laporan Akhir EKPD 2009 Bali - UNUD
 
Ikm rsud cideres 2021 ok
Ikm rsud cideres 2021 okIkm rsud cideres 2021 ok
Ikm rsud cideres 2021 ok
 
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sulbar - UNM
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sulbar - UNMLaporan Akhir EKPD 2010 - Sulbar - UNM
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sulbar - UNM
 
Laporan Akhir EKPD 2009 Sumatera Barat - UNAND
Laporan Akhir EKPD 2009 Sumatera Barat - UNANDLaporan Akhir EKPD 2009 Sumatera Barat - UNAND
Laporan Akhir EKPD 2009 Sumatera Barat - UNAND
 
Makalah 2 desy riwayana 11150501
Makalah 2 desy riwayana 11150501Makalah 2 desy riwayana 11150501
Makalah 2 desy riwayana 11150501
 
Laporan Akhir EKPD 2009 Sulawesi Utara - UNSRAT
Laporan Akhir EKPD 2009 Sulawesi Utara - UNSRATLaporan Akhir EKPD 2009 Sulawesi Utara - UNSRAT
Laporan Akhir EKPD 2009 Sulawesi Utara - UNSRAT
 
Laporan Tahunan 2016
Laporan Tahunan 2016Laporan Tahunan 2016
Laporan Tahunan 2016
 
Makalah uas evkikomp-romdanah(11150755)-7 c-msdm
Makalah uas evkikomp-romdanah(11150755)-7 c-msdmMakalah uas evkikomp-romdanah(11150755)-7 c-msdm
Makalah uas evkikomp-romdanah(11150755)-7 c-msdm
 
Profile kota padangsidimpuan 2015
Profile kota padangsidimpuan 2015Profile kota padangsidimpuan 2015
Profile kota padangsidimpuan 2015
 
Materi Teknis RTRW Provinsi Riau
Materi Teknis RTRW Provinsi RiauMateri Teknis RTRW Provinsi Riau
Materi Teknis RTRW Provinsi Riau
 
Makalah teori akuntansi
Makalah teori akuntansiMakalah teori akuntansi
Makalah teori akuntansi
 
KATA PENGANTAR.docx
KATA PENGANTAR.docxKATA PENGANTAR.docx
KATA PENGANTAR.docx
 
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sumbar - Unand
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sumbar - UnandLaporan Akhir EKPD 2010 - Sumbar - Unand
Laporan Akhir EKPD 2010 - Sumbar - Unand
 
LAKIP 2017
LAKIP 2017LAKIP 2017
LAKIP 2017
 
Ikm rsud cideres 2020
Ikm rsud cideres 2020Ikm rsud cideres 2020
Ikm rsud cideres 2020
 
Laporan keramahan petugas igd & tingkat kenyamanan staf rsud cideres 2017
Laporan keramahan petugas igd & tingkat kenyamanan staf rsud cideres 2017Laporan keramahan petugas igd & tingkat kenyamanan staf rsud cideres 2017
Laporan keramahan petugas igd & tingkat kenyamanan staf rsud cideres 2017
 

More from No Offense

poskestren-130316020027-phpapp02 (1).pdf
poskestren-130316020027-phpapp02 (1).pdfposkestren-130316020027-phpapp02 (1).pdf
poskestren-130316020027-phpapp02 (1).pdfNo Offense
 
Smart Economy Tangsel.pdf
Smart Economy Tangsel.pdfSmart Economy Tangsel.pdf
Smart Economy Tangsel.pdfNo Offense
 
RENCANA AKSI 2019 DINAS TPHBUN
RENCANA AKSI 2019 DINAS TPHBUNRENCANA AKSI 2019 DINAS TPHBUN
RENCANA AKSI 2019 DINAS TPHBUNNo Offense
 
RENCANA AKSI TAHUN 2019 DINAS TPHBUN
RENCANA AKSI TAHUN 2019 DINAS TPHBUN RENCANA AKSI TAHUN 2019 DINAS TPHBUN
RENCANA AKSI TAHUN 2019 DINAS TPHBUN No Offense
 
PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2019 DINAS TPHBUN
PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2019 DINAS TPHBUNPERJANJIAN KINERJA TAHUN 2019 DINAS TPHBUN
PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2019 DINAS TPHBUNNo Offense
 
INDIKATOR KINERJA UTAMA RS JIWA TAMPAN 2018
INDIKATOR KINERJA UTAMA RS JIWA TAMPAN 2018INDIKATOR KINERJA UTAMA RS JIWA TAMPAN 2018
INDIKATOR KINERJA UTAMA RS JIWA TAMPAN 2018No Offense
 
PERJANJIAN KINERJA RS JIWA TAMPAN 2018
PERJANJIAN KINERJA RS JIWA TAMPAN 2018PERJANJIAN KINERJA RS JIWA TAMPAN 2018
PERJANJIAN KINERJA RS JIWA TAMPAN 2018No Offense
 
LAKIP 2015 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2015 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAULAKIP 2015 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2015 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAUNo Offense
 
MKI RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU 2017
MKI RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU 2017MKI RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU 2017
MKI RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU 2017No Offense
 
MKI RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU 2017
MKI RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU 2017MKI RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU 2017
MKI RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU 2017No Offense
 

More from No Offense (10)

poskestren-130316020027-phpapp02 (1).pdf
poskestren-130316020027-phpapp02 (1).pdfposkestren-130316020027-phpapp02 (1).pdf
poskestren-130316020027-phpapp02 (1).pdf
 
Smart Economy Tangsel.pdf
Smart Economy Tangsel.pdfSmart Economy Tangsel.pdf
Smart Economy Tangsel.pdf
 
RENCANA AKSI 2019 DINAS TPHBUN
RENCANA AKSI 2019 DINAS TPHBUNRENCANA AKSI 2019 DINAS TPHBUN
RENCANA AKSI 2019 DINAS TPHBUN
 
RENCANA AKSI TAHUN 2019 DINAS TPHBUN
RENCANA AKSI TAHUN 2019 DINAS TPHBUN RENCANA AKSI TAHUN 2019 DINAS TPHBUN
RENCANA AKSI TAHUN 2019 DINAS TPHBUN
 
PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2019 DINAS TPHBUN
PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2019 DINAS TPHBUNPERJANJIAN KINERJA TAHUN 2019 DINAS TPHBUN
PERJANJIAN KINERJA TAHUN 2019 DINAS TPHBUN
 
INDIKATOR KINERJA UTAMA RS JIWA TAMPAN 2018
INDIKATOR KINERJA UTAMA RS JIWA TAMPAN 2018INDIKATOR KINERJA UTAMA RS JIWA TAMPAN 2018
INDIKATOR KINERJA UTAMA RS JIWA TAMPAN 2018
 
PERJANJIAN KINERJA RS JIWA TAMPAN 2018
PERJANJIAN KINERJA RS JIWA TAMPAN 2018PERJANJIAN KINERJA RS JIWA TAMPAN 2018
PERJANJIAN KINERJA RS JIWA TAMPAN 2018
 
LAKIP 2015 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2015 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAULAKIP 2015 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
LAKIP 2015 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU
 
MKI RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU 2017
MKI RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU 2017MKI RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU 2017
MKI RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU 2017
 
MKI RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU 2017
MKI RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU 2017MKI RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU 2017
MKI RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU 2017
 

Recently uploaded

ALERGI MAKANAN - ALERMUN dokter doktor subi.pptx
ALERGI MAKANAN - ALERMUN dokter doktor subi.pptxALERGI MAKANAN - ALERMUN dokter doktor subi.pptx
ALERGI MAKANAN - ALERMUN dokter doktor subi.pptxmarodotodo
 
INFORMED CONSENT (persetujuan tindakan medis oleh pasien).ppt
INFORMED CONSENT (persetujuan tindakan medis oleh pasien).pptINFORMED CONSENT (persetujuan tindakan medis oleh pasien).ppt
INFORMED CONSENT (persetujuan tindakan medis oleh pasien).pptab368
 
KONSEP KELUARGA SEJAHTERA tugas keperawatan keluarga.pptx
KONSEP KELUARGA SEJAHTERA tugas keperawatan keluarga.pptxKONSEP KELUARGA SEJAHTERA tugas keperawatan keluarga.pptx
KONSEP KELUARGA SEJAHTERA tugas keperawatan keluarga.pptxmade406432
 
MANASIK KESEHATAN HAJI KOTA DEPOK TAHUN 2024
MANASIK KESEHATAN HAJI KOTA DEPOK TAHUN 2024MANASIK KESEHATAN HAJI KOTA DEPOK TAHUN 2024
MANASIK KESEHATAN HAJI KOTA DEPOK TAHUN 2024Zakiah dr
 
MODUL P5BK TEMA KEBEKERJAAN KENALI DUNIA KERJA.docx
MODUL P5BK TEMA KEBEKERJAAN KENALI DUNIA KERJA.docxMODUL P5BK TEMA KEBEKERJAAN KENALI DUNIA KERJA.docx
MODUL P5BK TEMA KEBEKERJAAN KENALI DUNIA KERJA.docxsiampurnomo90
 
081-388-333-722 Toko Jual Alat Bantu Seks Penis Ikat Pinggang Di SUrabaya Cod
081-388-333-722 Toko Jual Alat Bantu Seks Penis Ikat Pinggang Di SUrabaya Cod081-388-333-722 Toko Jual Alat Bantu Seks Penis Ikat Pinggang Di SUrabaya Cod
081-388-333-722 Toko Jual Alat Bantu Seks Penis Ikat Pinggang Di SUrabaya Codajongshopp
 
1. ok MODEL DAN NILAI PROMOSI KESEHATAN.ppt
1. ok MODEL DAN NILAI PROMOSI KESEHATAN.ppt1. ok MODEL DAN NILAI PROMOSI KESEHATAN.ppt
1. ok MODEL DAN NILAI PROMOSI KESEHATAN.pptTrifenaFebriantisitu
 
PPT sidang MAJU PROPOSAL 3 OKTOBER 2022.pptx
PPT sidang MAJU PROPOSAL 3 OKTOBER 2022.pptxPPT sidang MAJU PROPOSAL 3 OKTOBER 2022.pptx
PPT sidang MAJU PROPOSAL 3 OKTOBER 2022.pptxputripermatasarilubi
 
METODE FOOD RECORD (pENGUKURAN FOOD.pptx
METODE FOOD RECORD (pENGUKURAN FOOD.pptxMETODE FOOD RECORD (pENGUKURAN FOOD.pptx
METODE FOOD RECORD (pENGUKURAN FOOD.pptxika291990
 
DETEKSI DINI KANKER PAYUDARA SANGAT PENTING.pdf
DETEKSI DINI KANKER PAYUDARA SANGAT PENTING.pdfDETEKSI DINI KANKER PAYUDARA SANGAT PENTING.pdf
DETEKSI DINI KANKER PAYUDARA SANGAT PENTING.pdfBekti5
 
Persiapan Substansi RPP UU Kesehatan.pptx
Persiapan Substansi RPP UU Kesehatan.pptxPersiapan Substansi RPP UU Kesehatan.pptx
Persiapan Substansi RPP UU Kesehatan.pptxunityfarmasis
 
PENGAMBILAN SAMPEL DARAH ARTERI DAN ANALISA GAS DARAH.pptx
PENGAMBILAN SAMPEL DARAH ARTERI DAN ANALISA GAS DARAH.pptxPENGAMBILAN SAMPEL DARAH ARTERI DAN ANALISA GAS DARAH.pptx
PENGAMBILAN SAMPEL DARAH ARTERI DAN ANALISA GAS DARAH.pptxandibtv
 

Recently uploaded (12)

ALERGI MAKANAN - ALERMUN dokter doktor subi.pptx
ALERGI MAKANAN - ALERMUN dokter doktor subi.pptxALERGI MAKANAN - ALERMUN dokter doktor subi.pptx
ALERGI MAKANAN - ALERMUN dokter doktor subi.pptx
 
INFORMED CONSENT (persetujuan tindakan medis oleh pasien).ppt
INFORMED CONSENT (persetujuan tindakan medis oleh pasien).pptINFORMED CONSENT (persetujuan tindakan medis oleh pasien).ppt
INFORMED CONSENT (persetujuan tindakan medis oleh pasien).ppt
 
KONSEP KELUARGA SEJAHTERA tugas keperawatan keluarga.pptx
KONSEP KELUARGA SEJAHTERA tugas keperawatan keluarga.pptxKONSEP KELUARGA SEJAHTERA tugas keperawatan keluarga.pptx
KONSEP KELUARGA SEJAHTERA tugas keperawatan keluarga.pptx
 
MANASIK KESEHATAN HAJI KOTA DEPOK TAHUN 2024
MANASIK KESEHATAN HAJI KOTA DEPOK TAHUN 2024MANASIK KESEHATAN HAJI KOTA DEPOK TAHUN 2024
MANASIK KESEHATAN HAJI KOTA DEPOK TAHUN 2024
 
MODUL P5BK TEMA KEBEKERJAAN KENALI DUNIA KERJA.docx
MODUL P5BK TEMA KEBEKERJAAN KENALI DUNIA KERJA.docxMODUL P5BK TEMA KEBEKERJAAN KENALI DUNIA KERJA.docx
MODUL P5BK TEMA KEBEKERJAAN KENALI DUNIA KERJA.docx
 
081-388-333-722 Toko Jual Alat Bantu Seks Penis Ikat Pinggang Di SUrabaya Cod
081-388-333-722 Toko Jual Alat Bantu Seks Penis Ikat Pinggang Di SUrabaya Cod081-388-333-722 Toko Jual Alat Bantu Seks Penis Ikat Pinggang Di SUrabaya Cod
081-388-333-722 Toko Jual Alat Bantu Seks Penis Ikat Pinggang Di SUrabaya Cod
 
1. ok MODEL DAN NILAI PROMOSI KESEHATAN.ppt
1. ok MODEL DAN NILAI PROMOSI KESEHATAN.ppt1. ok MODEL DAN NILAI PROMOSI KESEHATAN.ppt
1. ok MODEL DAN NILAI PROMOSI KESEHATAN.ppt
 
PPT sidang MAJU PROPOSAL 3 OKTOBER 2022.pptx
PPT sidang MAJU PROPOSAL 3 OKTOBER 2022.pptxPPT sidang MAJU PROPOSAL 3 OKTOBER 2022.pptx
PPT sidang MAJU PROPOSAL 3 OKTOBER 2022.pptx
 
METODE FOOD RECORD (pENGUKURAN FOOD.pptx
METODE FOOD RECORD (pENGUKURAN FOOD.pptxMETODE FOOD RECORD (pENGUKURAN FOOD.pptx
METODE FOOD RECORD (pENGUKURAN FOOD.pptx
 
DETEKSI DINI KANKER PAYUDARA SANGAT PENTING.pdf
DETEKSI DINI KANKER PAYUDARA SANGAT PENTING.pdfDETEKSI DINI KANKER PAYUDARA SANGAT PENTING.pdf
DETEKSI DINI KANKER PAYUDARA SANGAT PENTING.pdf
 
Persiapan Substansi RPP UU Kesehatan.pptx
Persiapan Substansi RPP UU Kesehatan.pptxPersiapan Substansi RPP UU Kesehatan.pptx
Persiapan Substansi RPP UU Kesehatan.pptx
 
PENGAMBILAN SAMPEL DARAH ARTERI DAN ANALISA GAS DARAH.pptx
PENGAMBILAN SAMPEL DARAH ARTERI DAN ANALISA GAS DARAH.pptxPENGAMBILAN SAMPEL DARAH ARTERI DAN ANALISA GAS DARAH.pptx
PENGAMBILAN SAMPEL DARAH ARTERI DAN ANALISA GAS DARAH.pptx
 

LAKIP 2017 RSJ TAMPAN PROVINSI RIAU

  • 1. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 i KATA PENGANTAR Puji syukur kehadirat Allah S.W.T yang telah memberikan rahmat dan hidayah- Nya, bersama ini kami sampaikan Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LkjIP) Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun anggaran 2017. Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LKjIP) merupakan bagian dari pertanggung jawaban Kinerja disamping sebagai sarana evaluasi atas pencapaian target dari program yang direncanakan pada tahun anggaran 2017. Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Gubernur Provinsi Riau beserta jajaran Pemerintah Provinsi Riau yang telah banyak memberikan motivasi dan dorongan kepada kami dalam meningkatkan mutu pelayanan kepada masyarakat dan kelancaran pelaksanaan tugas kami sehari-hari. Kami juga menyadari bahwa apa yang kami sampaikan dalam laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LKjIP) Rumah Sakit Jiwa Tampan ini belumlah dapat memuaskan semua pihak, untuk itu saran–saran yang bersifat membangun dari semua pihak sangat kami harapkan untuk penyempurnaan Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LKjIP) Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau pada tahun yang akan datang. Demikian laporan ini kami sampaikan semoga Tuhan Yang Maha Esa selalu memberikan rahmat kepada kita semua. Pekanbaru 29 Desember 2017 Direktur dr. Haznelli Juita,MM Pembina Utama Muda NIP.19650402 199803 2 002
  • 2. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 ii DAFTAR ISI KATA PENGANTAR ............................................................................................. i DAFTAR ISI........................................................................................................... ii DAFTAR GRAFIK................................................................................................ iii DAFTAR TABEL................................................................................................... v PROFIL SINGKAT RUMAH SAKIT JIWA TAMPAN PROVINSI RIAU ....... vi A. Keadaan R.S Tampan.................................................................................... vi B. KONTRIBUSI RUMAH SAKIT JIWA TAMPAN PROVINSI RIAU BAGI MASYARAKAT.......................................................................................... ix C. Masalah yang dihadapi Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau pada tahun anggaran 2017 antara lain :.................................................................. x D. S o l u s i........................................................................................................ x E. TIM PENYUSUNAN..................................................................................... x IKHTISAR EKSEKUTIF ...................................................................................... xi BAB I PENDAHULUAN....................................................................................... 1 A. LATAR BELAKANG.............................................................................. 1 B. KEDUDUKAN, TUGAS POKOK DAN FUNGSI ................................. 8 C. STRUKTUR ORGANISASI.................................................................... 9 D. SISTEMATIKA PENULISAN .............................................................. 23 BAB II PERENCANAAN STRATEGIS ............................................................. 24 A. Rencana Strategis Organisasi ................................................................. 24 B. Rencana Kinerja ..................................................................................... 31 C. Penetapan Kinerja................................................................................... 31 C. Rencana Aksi Tahun 2017 ..................................................................... 39 D. Rencana Anggaran Tahun 2017 ............................................................. 39 BAB III AKUNTABILITAS KINERJA............................................................... 42 A. Pengukuran kinerja................................................................................. 42 B. Analisis Capaian Kinerja........................................................................ 45 C. Akuntabilitas Keuangan ......................................................................... 57 BAB IV PENUTUP .............................................................................................. 59
  • 3. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 iii DAFTAR GRAFIK Grafik 1 Kunjungan Rawat Jalan Menurut Jenis Kunjungan............................... 61 Grafik 2 Kujungan Rawat Inap Menurut Kunjungan RS Jiwa Tampan Tahun 2017....................................................................................................................... 62 Grafik 3 Distribusi Kunjungan Rawat Jalan Menurut Pendidikan Rumah Sakit Jiwa Tampan Tahun 2017..................................................................................... 63 Grafik 4 Distribusi Kunjungan Rawat Jalan Menurut Pekerjaan......................... 64 Grafik 5 Kunjungan Rawat Jalan Menurut Daerah Asal RS Jiwa Tampan Tahun 2017....................................................................................................................... 65 Grafik 6 Distribusi Kunjungan Rawat Jalan Menurut Umur Rumah Sakit Jiwa Tampan Tahun 2017 ............................................................................................. 66 Grafik 7 Distribusi Kunjungan Rawat Jalan Menurut Jenis Kelamin Rumah Sakit Jiwa Tampan Tahun 2017..................................................................................... 67 Grafik 8 Distribusi Kunjungan Rawat Jalan Bulan Januari s/d Desember 2017 . 68 Grafik 9 Distribusi Kunjungan Rawat Inap Menurut Pendidikan Rumah Sakit Jiwa Tampan Tahun 2017..................................................................................... 70 Grafik 10 Distribusi Kunjungan Rawat Inap Menurut Pekerjaan Rumah Sakit Jiwa Tampan Tahun 2017..................................................................................... 71 Grafik 11 Distribusi Kunjungan Rawat Inap Menurut Daerah Asal Tahun 2017 72 Grafik 12 Distribusi Kunjungan Rawat Inap Menurut Kelompok Umur Rumah Sakit Jiwa Tampan Tahun 2017............................................................................ 73 Grafik 13 Distribusi Kunjungan Rawat Inap Menurut Jenis Kelamin Rumah Sakit Jiwa Tampan Tahun 2017..................................................................................... 74 Grafik 14 Distribusi Rawat Inap Menurut Ruangan Rumah Sakit Jiwa Tampan Tahun 2017 ........................................................................................................... 75 Grafik 15 Kasus Narkoba Rawat Inap Menurut Daerah Asal RS Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017..................................................................................... 76 Grafik 16 Kasus Narkoba Rawat Inap Menurut Pendidikan RS Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017..................................................................................... 77 Grafik 17 Kasus Narkoba Rawat Inap Menurut Pekerjaan RS Jiwa Tampan Tahun 2017 ........................................................................................................... 78 Grafik 18 Kasus Narkoba Rawat Inap Menurut Kelompok Umur RS Jiwa Tahun 2017....................................................................................................................... 79 Grafik 19 Kasus Narkoba Rawat Inap Menurut Jenis Kelamin RS Jiwa Tampan Tahun 2017 ........................................................................................................... 80 Grafik 20 Kasus Narkoba Rawat Inap Menurut Jenis Kunjungan RS Jiwa Tampan Tahun 2017 ........................................................................................................... 81 Grafik 21 Kasus Narkoba Rawat Inap Menurut Jenis Zat RS Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017..................................................................................... 82 Grafik 22 Kasus Narkoba (IPWL) Rawat Jalan Menurut Daerah Asal RS Jiwa Tampan Provinsin Riau Tahun 2017 .................................................................... 83 Grafik 23 Kasus Narkoba Rawat Inap Menurut Pendidikan RS Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017..................................................................................... 84 Grafik 24 Kasus Narkoba (IPWL) Rawat Jalan Menurut Pekerjaan RS Jiwa Tampan Provinsi Riau 2017.................................................................................. 85
  • 4. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 iv Grafik 25 Kasus Narkoba (IPWL) Rawat Jalan Menurut Umur RS Jiwa Tampan Provinsi Riau 2017................................................................................................ 86 Grafik 26 Kasus Narkoba (IPWL) Rawat Jalan Menurut Jenis Kelamin RS Jiwa Tampan Provinsi Riau 2017.................................................................................. 87 Grafik 27 Kasus Narkoba (IPWL) Rawat Jalan Menurut Jenis Kunjungan RS Jiwa Tampan Provinsi Riau 2017.................................................................................. 88 Grafik 28 Kasus Narkoba (IPWL) Rawat Jalan Menurut Jenis Zat RS Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017....................................................................... 89 Grafik 29 Distribusi Kunjungan Pasien VCT & CST RS Jiwa Tampan provinsi Riau Tahun 2017................................................................................................... 90 Grafik 30 Daftar Kredensial Perawat RS Jiwa Tamapan Tahun 2017.............. 112
  • 5. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 v DAFTAR TABEL Tabel 1 RENCANA KINERJA TAHUNAN TAHUN 2017 RSJ TAMPAN ...... 32 Tabel 2 PENETAPAN DPA RUMAH SAKIT JIWA TAMPAN ........................ 33 Tabel 3 SUMBER PENDAPATAN RUMAH SAKIT JIWA TAMPAN TAHUN 2017....................................................................................................................... 40 Tabel 4 Sasaran Pertama ....................................................................................... 46 Tabel 5 Sasaran Kedua.......................................................................................... 50 Tabel 6 Sasaran Ketiga.......................................................................................... 52 Tabel 7 Sasaran Keempat...................................................................................... 56 Tabel 8 Sepuluh Besar Diagnosa Penyakit Rawat Inap Bulan Januari 2017/ Desember 2017 Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau .................................. 91 Tabel 9 Sepuluh Besar Diagnosa Penyakit Rawat Jalan Bulan Januari 2017/ Desember 2017 Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau .................................. 92 Tabel 10 Daftar Nama-nama Pejabat Struktural .................................................. 93 Tabel 11 Jumlah Pegawai Per Golongan /PangkatKeadaan Per 31 Desember 2017 ............................................................................................................................... 94 Tabel 12 Rekapitulasi Surat Masuk Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 ........................................................................................................... 95 Tabel 13 Rekapitulasi Surat Keluar Rumah Sakit Jiwa Tampan Tahun 2017..... 96 Tabel 14 Jumlah Pegawai Per Jenjang Pendidikan Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Sampai 31 Desember 2017............................................................. 97 Tabel 15 Pengukuran Kinerja Rumah Sakit Jiwa Tampan .................................. 99 Tabel 16 Jumlah Tindakan Pasien Poliklinik Gigi & Mulut Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017..................................................................... 100 Tabel 17 Distribusi Kunjungan Pasien Poliklinik Gigi & Mulut Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017..................................................................... 100 Tabel 18 Kegiatan Terapi Rehabilitasi............................................................... 101 Tabel 19 Data Kegiatan Laboratorium Rumah Sakit Jiwa Tampan ................... 102 Tabel 20 Jumlah Pelayanan di Instalasi Radiologi ............................................ 103 Tabel 21 Daftar Pegawai Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Yang Mengikuti Kegiatan Kemitraan Pelayanan Kesehatan Tahun 2017 ................... 103 Tabel 22 Mahasiswa Yang Melakukan Penelitian............................................. 104 Tabel 23 Daftar Siswa/Mahasiswa yang Praktek Klinik Lapangan di Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017................................................... 104 Tabel 24 LAPORAN PELAKSANAAN KEGIATAN APBD PROVINSI RIAU ANGGARAN BELANJA LANGSUNG S/D DESEMBER 2017 ..................... 105
  • 6. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 vi PROFIL SINGKAT RUMAH SAKIT JIWA TAMPAN PROVINSI RIAU A. Keadaan R.S Tampan Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau dibangun pada tahun 1980 beroperasi tanggal 5 Juli 1984 dan diresmikan pada tanggal 21 Maret 1987 oleh Bapak Menteri Kesehatan RI (Bapak dr. Soewardjono Soerjaningrat). Sejak tahun 2002 Rumah Sakit Jiwa Tampan ditetapkan sebagai Rumah Sakit Jiwa Tampan Daerah Tipe A dibawah Pemerintah Provinsi Riau. Kemudian berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 18 tahun 2008 tanggal 5 Desember 2008 disusun kembali struktur organisasinya. Pada tahun 2016 Rumah Sakit Jiwa Tampan berhasil mendapatkan sertifikat bintang 5 (bintang lima) paripurna Rumah Sakit Tipe A versi tahun 2012 dengan sertifikat No. KARS-SERT/370/IX/2017 pada tanggal 13 September 2016. Pada tahun 2017 Rumah Sakit Jiwa Tampan mempunyai 230 kapasitas tempat tidur yang terdiri dari 33 tempat tidur NAPZA dan 197 tempat tidur untuk perawatan pasien jiwa. Rumah Sakit Jiwa Tampan saat ini mempunyai struktur yang dipimpin oleh seorang Direktur yaitu dr. Haznelli Juita , MM dengan 2 (dua) Wakil Direktur yaitu Wakil Direktur Umum dan Keuangan yang membawahi 3 (tiga) bagian dengan masing-masing 2 (dua) Sub bagian. Wakil Direktur Medik dan Keperawatan yang membawahi 3 (tiga) bidang dengan 2 (dua) seksi masing- masing bidang. Secara umum dapat digambarkan kondisi Rumah Sakit Jiwa Tampan sebagai berikut : 1. Sumber daya Manusia. Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau mempunyai Sumber Daya Manusia (SDM) sampai akhir Desember 2017 sebanyak 219 orang (PNS), dan 181 orang tenaga honorer. 2. Sarana dan Prasarana. Rumah Sakit Jiwa Tampan berdiri diatas lahan seluas 110.016 M2 dan pada tahun anggaran 2002 mendapat bantuan bangunan ruang pendidikan dari dana APBN seluas 900 M2 . Pada tahun anggaran 2008 Pemerintah Provinsi
  • 7. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 vii membangunan Gedung Napza dua lantai, lantai bawah serluas 941 M2 . dan lantai atas seluas 475 M2 . pada tahun anggran 2010 Rumah Sakit Jiwa Tampan membangun Gedung Kelas tiga seluas 454 M2 dan selasar seluas 25 M2 dari dana DAK/APBN. Pada tahun 2016 Rumah Sakit Jiwa Tampan membangun gedung UPIP 2 lantai, pada tahun 2017 Rumah sakit jiwa tampan kembali membangun gedung IGD Terpadu 3 lantai dengan luas 3.393 M2 dari dana APBD Provinsi Riau. Pembangunan gedung-gedung ini merupakan upaya yang dilakukan pemerintah secara umum dan Rumah Sakit Jiwa Tampan secara Khusus agar dapat meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat. Disamping itu tersedia tempat parkir seluas 1,200 M2 dan pada tahun anggaran 2015 Rumah Sakit Jiwa Tampan dapat dana untuk pembuatan Pagar Napza seluas 200 m2 dan pada tahun 2017 Rumah Sakit Jiwa juga membangun pagar Ruang rawat inap sepanjang 500 M. Prasarana lain yang dimiliki meliputi : Instalasi rawat inap jiwa sebanyak 7 (tujuh) 197 TT dan ruang perawatan Napza 2 Ruangan degan kapasitas 33 Tempat Tidur, total kapasitas Tempat Tidur adalah 230 TT. Instalasi Rawat jalan, Instalasi gawat darurat, Instalasi Rerhabilitasi dan Instalasi rawat inap. Serta fasilitas Penunjang seperti Laboratorium, Klinik, Radiologi, Apotik, Instalasi Gizi, Instalasi Pemeliharaan Sarana Rumah Sakit, Loundry, Gudang Persediaan Barang Inventaris, Musholla dan Pengolahan Limbah Rumah Sakit Jiwa Tampan. 3. Sistem Pengelolaan. Sistem pengelolaan Rumah Sakit Jiwa Tampan untuk teknis operasional sesuai dengan ketentuan dan peraturan yang berlaku untuk Rumah Sakit Khusus. 4. Pembiayaan dan Penerimaan. Pembiayaan Rumah Sakit Jiwa Tampan berasal dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) yang tertuang dalam Anggaran Rutin (DPA SKPD) Tahun anggaan 2017, Rumah Sakit Jiwa Tampan mendapat anggaran dari Pemerintah Riau sebesar Rp. 101.477.934.757,- (seratus satu milyar empat ratus tujuh puluh tujuh juta sembilan ratus tiga puluh empat ribu tujuh ratus lima puluh tujuh rupiah). Yang terbagi dalam Belanja Tidak
  • 8. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 viii Langsung sebesar Rp 27.983.139.657,- (dua puluh tujuh milyar sembilan ratus delapan puluh tiga juta seratus tiga puluh sembilan ribu enam ratus lima puluh tujuh rupiah) dan belanja Langsung sebesar Rp 73.494.795.100,- (tujuh puluh tiga milyar empat ratus sembilan puluh empat juta tujuh ratus sembilan puluh lima ribu seratus rupiah) dalam menjalankan anggaran pelaksanaan Kegiatan Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau harus berdasakan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) SKPD tahun anggaran 2017. Pada tahun 2017 Realisasi Anggaran pelaksananan kegiatan dapat dicapai secara optimal sebesar Rp. 90.769.383.429,08 (sembilan puluh milyar tujuh ratus enam puluh sembilan juta tiga ratus delapan puluh tiga juta empat ratus dua puluh sembilan koma nol delapan rupiah) ,realisasi belanja tidak langsung sebesar Rp 26.068.381.031 (dua puluh enam milyar enam puluh delapan juta tiga ratus delapan puluh satu ribu tiga puluh satu rupiah). Belanja Langsung terealisasi sebesar Rp 64.701.002.398.08 (enam puluh empat milyar tujuh ratus satu juta dua ribu tiga ratus sembilan puluh delapan koma nol delapan rupiah). Berdasarkan Penerimaan Negara Bukan Pajak Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun Anggaran 2017 ditargetkan sebesar Rp 16.494.105.000.00 (Enam belas milyar empat ratus sembilan puluh empat juta seratus lima ribu rupiah) terealisasi Penerimaan Negara bukan Pajak sebesar Rp 22.971.850.683,92 (dua puluh dua milyar sembilan ratus tujuh puluh satu juta delapan ratus lima puluh ribu enam ratus delapan puluh tiga koma sembilan puluh dua rupiah) atau 139,27% dan telah disetorkan Pendapatan ke Kas Daerah Provinsi Riau . Pelayanan pokok Rumah Sakit Jiwa Tampan yang merupakan sumber untuk pendapatan Rumah Sakit antara lain Instalasi Rawat Jalan yang terdiri dari : 1. Klinik Spesialis Jiwa Lansia/geriatri 2. Klinik Spesialis Jiwa Dewasa 3. Klinik Gangguan Mental Organik 4. Klinik jiwa Forensik 5. Klinik Psikologi dan Psikometri 6. Klinik Tumbuh Kembang anak dan Remaja
  • 9. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 ix 7. Klinik IPWL/NAPZA 8. Klinik jiwa anak dan remaja 9. Klinik Spesialis Penyakit Dalam 10. Klinik Spesialis Saraf 11. Klinik Spesialis Anak 12. Klinik Kesehatan Gigi dan Mulut 13. Klinik VCT& CST 14. Klinik Konseling dan Psikoterapi 15. Klinik TB DOT’S 16. Klinik kulit & kelamin 17. Klinik Rehabilitasi Medik B. KONTRIBUSI RUMAH SAKIT JIWA TAMPAN PROVINSI RIAU BAGI MASYARAKAT. 1. Pelayanan Kesehatan Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau disamping tugas pokoknya memberikan pelayanan kesehatan jiwa juga memberikan pelayanan kesehatan gigi, pelayanan poli anak, pelayanan tumbuh kembang anak dan remaja, gawat darurat, pemulihan ketergantungan NAPZA dan konsultasi Psikolog dan lain sebagainya, serta mengembangkan pelayanan umum yang menunjang pelayanan kesehatan jiwa. 2. Kegiatan Praktek Bagi institusi Pendidikan di Provinsi Riau, Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau merupakan tempat praktek dalam bidang ilmu kesehatan jiwa. Pada tahun 2017 ada 22 institusi pendidikan yang melakukan praktek klinik lapangan dengan total 1.316 orang mahasiswa. Selain itu ada 11 institusi pendidkan yang melakukan magang/kinjungan mahasiswa ke Rumah Sakit Jiwa Tampan dengan jumlah 67 orang mahasiswa.hal ini sejalan dengan visi misi Rumah Sakit Jiwa Tampan untuk menjadi Rumah Sakit pendidikan dan jumlah mahasiswa setiap tahunnya meningkat yang melakukan praktek di Rumah Sakit Jiwa
  • 10. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 x Tampan, pada tahun 2017 jumlah mahasiswa yg praktek adalah 1.233 orang mahasiswa dan mengalami peningkatan pada tahun 2017. C. Masalah yang dihadapi Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau pada tahun anggaran 2017 antara lain : 1) Sumber Daya Manusia (SDM) yang belum memenuhi kebutuhan baik kuantitas maupun kualitas (Medis, para medis dan non medis). D. S o l u s i. Dalam rangka mengatasi masalah yang dihadapi pada tahun anggaran 2017 dipersiapkan langkah-langkah untuk tahun mendatang sebagi berikut : 1) Mengajukan permohonan tambahan tenaga sesuai dengan kulifikasi pendidikan yang diperlukan kepada Pemerintah Propinsi Riau 2) Melakukan diklat, bimtek dan workshop sesuai dengan kebutuhan. E. TIM PENYUSUNAN. Penyusunan LKjIP dilakukan oleh Tim yang dibentuk Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau yang ditegaskan dalam SK denmgan nomor: 121/RSJT-TU/SK/93.01 pada tanggal 31 Maret 2017 dengan susunan sebagai berikut : Penanggung Jawab : Dierektur Ketua : Wakil Direktur Umum dan Keuangan Wakil Ketua : Kabag Perencanaan Sekretaris : Kasubbag Data dan Pelaporan Wakil Sekretaris : Kasubbag Perencanaan dan Tindak Lanjut Anggota : Kepala Instalasi RM Anggota : Ketua PMKP Anggota : Staf Data dan Pelaporan Anggota : Staf Bagian Perncanaan Anggota : Staf Umum dan Kepegawaian Anggota : Tenaga Akuntansi Anggota : Tenaga IT Anggota : Operator Komputer
  • 11. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 xi IKHTISAR EKSEKUTIF LKjIP tahun 2017 ini merupakan laporan pencapaian kinerja dari seluruh program dan kegiatan yang telah direncanakan selama kurun waktu satu tahun, yang mengacu ke key performance indikator (KPI) atau indikator kinerja yang ada di renstra, yang dijabarkan dalam bentuk program dan kegiatan serta sasaran strategis dalam mendukung terwujudnya visi dan misi RSJ Tampan Provinsi Riau. Mekanisme dan tujuan penyusunan dan penyampaian penetapan kinerja diharapkan dapat memberi gambaran umum tentang pencapaian pelaksanaan tugas dan fungsi dari RSJ Tampan dalam program pelayanan, pendidikan, penelitian dan pertanggung jawaban sumber daya yang ada juga dapat memberikan informasi penting tentang laporan yang sudah dicapai dan menggambarkan kegiatan selama tahun 2017. Saat ini RSJ Tampan sudah menerapkan BLUD. Kerja luar biasa sedang digiatkan melibatkan semua komponen organisasi. Rencana kinerja tahunan (RKT) di tahun 2017 merupakan proses penetapan sistematis dan berkesinambungan antara program dan kegiatan selama satu tahun, dimana tercantum dalam sasaran strategis, program, kegiatan, target serta indikator kenerja berdasarkan IKK yang telah disesuaikan dengan rencana strategis dan Penja Rumah Sakit Jiwa Tampan. Sedangkan pengukuran kinerja dilakukan sesuai SPM (Standar Pelayanan Minimal) Rumah Sakit Jiwa Tampan untuk menilai keberhasilan pelaksanaan program dan kegiatan tersebut sesuai dengan target yang ditetapkan serta alokasi anggarannya serta untuk dijadikan bahan Evaluasi.
  • 12. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 1 BAB I PENDAHULUAN A. LATAR BELAKANG 1. Pendahuluan Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau dibangun pada tahun 1980 beroperasi tanggal 5 Juli 1984, diresmikan pada tanggal 21 Maret 1987 oleh Bapak Menteri Kesehatan RI (Bapak dr. Soewardjono Soerjaningrat). Sejak tahun 2002 RS Jiwa Tampan ditetapkan sebagai RS Jiwa Tampan Tipe A dibawah Pemerintah Provinsi Riau yang berdasarkan Surat Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 889/MENKES/SK/VI/2003 Tanggal 17 Juni 2003 Tentang Peningkatan Kelas RS Jiwa dari Kelas B menjadi Kelas A. RS Jiwa Tampan merupakan pusat rujukan pelayanan kesehatan jiwa untuk wilayah administratif Provinsi Riau dan Kepulauan Riau. Kemudian berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 18 tahun 2008 tanggal 5 Desember 2008 disusun kembali struktur organisasinya. Pada awal tahun 2015, RS Jiwa Tampan ditetapkan sebagai Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) berdasarkan Peraturan Gubernur Riau Nomor : 1 Tahun 2014, tanggal 7 Januari 2014, Tentang Penatausahaan Pelaksanaan Pola Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum Daerah ( PPK- BLUD ) Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau. Pada tahun 2017 Rumah Sakit Jiwa Tampan berhasil mendapatkan sertifikat bintang 5 (bintang lima) Paripurna Rumah Sakit Tipe A versi tahun 2012 dengan sertifikat No. KARS-SERT/370/IX/2017 pada tanggal 13 September 2016 yang dikeluarkan di Jakarta oleh Komisi Akreditasi Rumah Sakit. Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau berdasarkan Peraturan Daerah Provinsi Riau Nomor 3 Tahun 2015 tanggal 2 Januari 2015 tentang Organisasi Inspektorat, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, dan Lembaga Teknis Daerah Provinsi Riau adalah merupakan unsur penunjang tugas tertentu Pemerintah Propinsi Riau, yang berkedudukan dibawah Pemerintah Daerah Propinsi Riau dengan tugas pokok RS Jiwa Tampan disamping memberikan pelayanan kesehatan jiwa bagi masyarakat terutama masyarakat miskin juga menyelenggarakan upaya pendidikan dan riset melalui kerja sama dengan institusi pendidikan di bidang kesehatan,
  • 13. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 2 melaksanakan koordinasi lintas sektor dan memberikan pelayanan kesehatan umum yang menunjang kesehatan jiwa. Laporan kinerja merupakan bentuk akuntabilitas dari pelaksanaan tugas dan fungsi yang dipercayakan kepada instansi Pemerintah atas penggunaan anggaran. Akuntabilitas didefinisikan sebagai suatu perwujudan kewajiban untuk mempertanggungjawabkan keberhasilan atau kegagalan misi organisasi dalam mencapai tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan melalui media pertanggungjawaban yang dilaksanakan secara periodik. Dalam rangka itu diperlukan pengembangan dan penerapan sistem pertanggungjawaban yang tepat, jelas, terukur, dan legitimate sehingga penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan dapat berlangsung secara berdayaguna, berhasil guna, bersih dan bertanggung jawab serta bebas dari korupsi, kolusi dan nepotisme. Good govermance merupakan prasyarat bagi setiap pemerintahan untuk mewujudkan pelayanan masyarakat dan tuntutan masyarakat dalam rangka mencapai tujuan serta cita-cita berbangsa dan bernegara Good govermance yang dimaksud adalah merupakan proses penyelenggaraan kekuasaan negara dalam melaksanakan penyediaan public good and services disebut govermance (pemerintahan atau kepemerintahan), sedangkan praktek terbaiknya disebut “good govermance“ (kepemerintahan yang baik). Agar “good govermance” dapat menjadi kenyataan dan berjalan dengan baik, maka dibutuhkan komitmen dan keterlibatan semua pihak yaitu pemerintah, private sector dan masyarakat.Good govermance yang efektif menuntut adanya “alignment” (koordinasi) yang baik dan integritas, profesional serta etos kerja dan moral yang tinggi, dengan demikian penerapan konsep good govermance penyelenggaraan kekuasaan pemerintah negara merupakan tantangan tersendiri. Konsep dasar akuntabilitas didasarkan pada klasifikasi responsibilitas managerial pada tiap lingkungan dalam organisasi yang bertujuan untuk pelaksanaan kegiatan pada tiap bagian. Masing-masing individu pada setiap jajaran aparatur bertanggung jawab atas kegiatan yang dilaksanakan pada bagiannya. Konsep inilah yang membedakan adanya kegiatan yang terkendali (controllable activities) dengan kegiatan yang tidak terkendali (uncontrollable activities). Kegiatan yang terkendali merupakan kegiatan yang secara nyata dapat
  • 14. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 3 dikendalikan oleh seseorang atau suatu pihak. Ini berarti, kegiatan tersebut benar- benar direncanakan, dilaksanakan dan dinilai hasilnya oleh pihak yang berwenang. Dalam dunia birokrasi, akuntabilitas instansi pemerintah merupakan perwujudan kewajiban instansi pemerintah untuk mempertanggungjawabkan keberhasilan atau kegagalan pelaksanaan misi instansi yang bersangkutan. Sejalan dengan hal tersebut, telah ditetapkan TAP MPR Nomor XI/MPR/1998 tentang penyelengaraan negara yang bersih dan bebas Korupsi, Kolusi dan Nepotisme dan Undang-Undang Nomor 28 Tahun 1999 tentang penyelengaraan negara yang bersih dan bebas Korupsi, Kolusi dan Nepotisme. Selanjutnya, sebagai kelanjutan dari produk hukum tersebut diterbitkan Inpres Nomor 7 Tahun 1999 tentang Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (AKIP) dan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi No 23 Tahun 2014 tentang Petunjuk teknis penyusunan perjanjian kinerja,pelaporan kinerja dan review atas laporan kinerja. Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau sebagai lembaga teknis dalam bidang pelayanan kesehatan khususnya dalam kesehatan jiwa, maka memiliki kewajiban untuk memberikan pelayanan kesehatan jiwa baik secara kuratif, rehabilitatif, promotif dan preventif, untuk lebih detailnya kegiatan pelayanan tersebut yaitu sebagai berikut : a. Pelayanan Intramural 1) Preventif a) Pembinaan Kesehatan Jiwa Masyarakat b) Integrasi c) Penyuluhan d) Simposium e) Konseling f) Droping Pasien g) Familly Gathering h) Evaluasi Sosial i) Pendidikan Kesehatan Masyarakat Rumah Sakit
  • 15. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 4 2) Kuratif a) Pelayanan Gawat Darurat (1) Gawat Darurat Psikiatrik (2) Gawat Darurat Fisik (Umum) b) Pelayanan Rawat Jalan 1. Kesehatan Jiwa Anak dan Remaja (Keswara) 2. Kesehatan Jiwa Dewasa (Keswasa) 3. Kesehatan Jiwa Lanjut Usia (Keswalansia) 4. Konseling/Psikoterapi 5. Psikologi – Psikometri 6. Non Psikotik (Ansietas dan depresi) 7. Gimul 8. Spesialis lainnya 9. Umum 10. NAPZA c) Pelayanan Rawat Inap (1) Rawat Intensif Akut / Gaduh Gelisah (2) Rawat Tenang, terdiri dari : (a) Kesehatan Jiwa Anak dan Remaja (Keswara) (b) Kesehatan Jiwa Dewasa (Keswasa) (c) Kesehatan Jiwa Lanjut Usia (Keswalansia) (d) Penanggulangan NAPZA 3) Rehabilitatif a) Konseling b) Support Therapy c) Terapi Dinamika Kelompok d) Terapi Rohani e) Terapi Musik f) Terapi Olahraga g) Terapi Keterampilan h) Terapi Latihan Kerja i) Penyuluhan Gigi/Mulut
  • 16. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 5 b. Penunjang 1) Pelayanan Farmasi a) Peracikan obat b) Perencanaan, Pengawasan dan evaluasi persediaan farmas c) Konseling kefarmasian 2) Pelayanan Gizi a) Perencanaan Menu b) Penyiapan makan pasien c) Penyiapan makan petugas khusus d) Konseling Gizi 3) Pelayanan Laboratorium : a) Kimia Klinik b) Hematologi c) Imuno serologi d) Bakteriologi e) Urinalisa f) Feces rutin g) Test Narkoba 4) Pelayanan Radiologi: a) Pemeriksaan Radiologi b) Pemeriksaan USG 5) Pelayanan Rekam Medis a) Penerimaan pasien b) Penyediaan data dan informasi medis untuk kepentingan pelayanan medis, medico legal, pelaporan RS intern dan ekstern c) Peminjaman dan penyimpanan rekam medis d) Analisa kelengkapan rekam medis 6) Laundry a) Pengelolaan kebersihan alat tenun Rumah Sakit b) Pendistribusian alat tenun Rumah Sakit
  • 17. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 6 7) IPSRS a) Pemeliharaan Sarana Listrik, Air Telepon b) Perbaikan Sarana dan Prasarana Gedung c. Kegiatan Ekstramural. 1) Pembinaan Pelayanan Kesehatan Jiwa di PUSKESMAS 2) Penyuluhan dan Kunjungan Kerja 3) Kerjasama Lintas Sektoral 4) Pemberian Pelayanan Kepada Masyarakat yang Tidak Mampu Untuk dapat melaksanakan kegiatan tersebut perlu didukung dengan pelayanan yang berkualitas, sarana dan prasrana yang representative serta SDM yang kompeten. Semua kegiatan tersebut setiap akhir harus dipertanggungjawabkan sebagai bentuk akuntabel dan transparan melalui LAKIP. Secara umum aspek strategis yang dihadapi Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau, sebagai berikut : Tahun anggaran 2017 antara lain : 1. Sumber Daya Manusia (SDM) yang belum memenuhi kebutuhan baik kuantitas maupun kualitas (Medis, para medis dan non medis). 2. Dukungan dana dari APBD/APBN Propinsi Riau masih terbatas untuk mengembangkan dan meningkatkan pelayanan kesehatan jiwa dan umum. 3. Dana Jamkesmas dan Jamkesda pada tahun berjalan yang belum tercairan terkendala oleh Administrasi, baik antar provinsi maupun dengan kab/kota. 4. Rendahnya koordinasi dan sinkronisasi antar Bidang di Rumah sakit Jiwa Tampa Provinsi Riau. 5. Tuntutan penyelenggaraan otonomi daerah secara nyata dan bertanggungjawab sesuai dengan kewenangan yang diberikan oleh Pemerintah Pusat. 6. Sarana dan prasarana pendukung untuk melayani masyarakat baik secara kuantitas maupun kualitas belum memadai.
  • 18. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 7 2. Tujuan Penyusunan Tujuan disusunnya LKjIP tahun 2017 adalah : a. Sebagai instrument pengukuran indikator kinerja dan evaluasi kinerja pelaksanaan misi organisasi dalam mencapai tujuan dan sasaran strategis yang telah ditetapkan serta mengacu pada Renstra. b. Sebagai alat informasi pencapaian kinerja yang sudah disusun dan disampaikan secara sistematik untuk melakukan perbaikan dan peningkatan kinerja secara terus menerus dan berkesinambungan selama setahun (seustinable and countinuering improvement). c. Sebagai pemicu perbaikan kinerja atau peningkatan kinerja unit kerja di RSJ Tampan. d. Sebagai tolak ukur keberhasilan/kegagalan dari proses kinerja yang sudah dilaksanakan, sehingga dapat dialakukan analisis untuk mengidentifikasi factor penghambat atau pendukung tercapainya kinerja serta tindakan perbaikan dimasa datang. 3. Dasar Hukum Pelaksanaan penyusunan LKjIP Pemerintah RSJ Tampan Tahun 2017 dengan memperhatikan kepada peraturan perundang-undangan yang melandasi pelaksanaan LKjIP, yaitu : 1). TAP MPR No.XI/MPR/1999 tentang Penyelenggaraan Negara yang Bersih dan Bebas dari Kolusi, Korupsi dan Nepotisme; 2). Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah sebagaimana telah dua kali diubah terakhir dengan UU No. 12 Tahun 2008 tentang Perubahan Kedua Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah; 3). Undang-undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Daerah; 4). Undang-Undang Nomor 28 tahun 1999 tentang Penyelenggaraan Negara yang Bersih dan Bebas dari Kolusi, Korupsi dan Nepotisme; 5). Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2006 tentang Pelaporan Keuangan dan Kinerja Instansi Pemerintah;
  • 19. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 8 6). Instruksi Presiden RI Nomor 7 Tahun 1999 tentang Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah; 7). Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri No. 59 Tahun 2007 tentang Perubahan atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah; 8). Keputusan Kepala Lembaga Administrasi Negara Nomor 239/IX/6/8/2003 tentang Perbaikan Pedoman Penyusunan Pelaporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah; 9). Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 53 Tahun 2014 tentang petunjuk teknis penyusunan perjanjian kinerja dan review atas laporan kinerja; 10). Surat Edaran Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 10 Tahun 2010 tanggal 23 November 2010 perihal Penyampaian Laporan Akuntabilitas Kinerja Tahun 2015 dan Dokumen Penetapan Kinerja Tahun 2015; B. KEDUDUKAN, TUGAS POKOK DAN FUNGSI 1. Kedudukan Pada pelaksanaan otonomi yang luas, nyata dan bertanggung jawab berdasarkan Undang-undang Nomor 22 Tahun 1999 tentang Pemerintahan Daerah dan Undang-undang Nomor 25 Tahun 1999 tentang Perimbangan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Daerah, sebagian besar kewenangan dan urusan Pemerintahan berada pada Pemerintahan Kabupaten dan Kota, maka Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau mempunyai kompetensi yang bisa diandalkan untuk mampu menjadi motor penggerak perangkat daerah dalam melaksanakan pembangunan dan pelayanan publik 2. Tugas dan Fungsi Rumah Sakit Jiwa Tampan Sesuai dengan Peraturan Daerah Provinsi Riau Nomor 8 Tahun 2008 tanggal 5 Desember 2008 tentang Organisasi dan Tata Kerja Inspektorat, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dan Lembaga Teknis Daerah
  • 20. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 9 Provinsi Riau, kedudukan RS Jiwa Tampan merupakan unsur penunjang tugas tertentu Pemerintah Provinsi Riau, dipimpin oleh seorang Direktur Utama yang berada di bawah dan bertanggungjawab kepada Gubernur melalui Sekretaris Daerah. RS Jiwa Tampan Provinsi Riau mempunyai tugas pokok yaitu melaksanakan penyusunan dan pelaksanaan kebijakan daerah dibidang pelayanan rumah sakit khusus jiwa dan dapat ditugaskan untuk melaksanakan penyelenggaraan wewenang yang dilimpahkan oleh Pemerintah kepada Gubernur selaku Wakil Pemerintah dalam rangka dekonsentrasi. RS Jiwa Tampan Provinsi Riau disamping tugas pokoknya memberikan pelayanan kesehatan jiwa bagi masyarakat terutama masyarakat miskin juga menyelenggarakan upaya pendidikan dan riset melalui kerja sama dengan institusi pendidikan di bidang kesehatan, melaksanakan koordinasi lintas sektor dan memberikan pelayanan kesehatan umum yang menunjang kesehatan jiwa. 3. Fungsi Rumah Sakit Jiwa Tampan a. Menyelenggarakan pelayanan medis b. Menyelenggarakan pelayanan penunjang medis dan non medis c. Menyelenggarakan pelayanan asuhan keperawatan d. Menyelenggarakan pelayanan rujukan e. Menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan f. Menyelenggarakan penelitian dan pengembangan g. Menyelenggarakan administrasi umum dan keuangan C. STRUKTUR ORGANISASI Rumah Sakit Jiwa Tampan Propinsi Riau dipimpin oleh seorang Direktur yang membawahi langsung 2 (dua) Direktorat, yaitu Direktorat Umum dan Keuangan dengan 3 (tiga) Bagian, dan 6 (enam) Sub Bagian,dan Direktorat Medik dan Keperawatan dengan 3 (tiga) Bidang dan 6 (enam) Seksi, berdasarkan Susunan Struktur Organisasi Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau sesuai Perda Provinsi Riau Nomor 3 Tahun 2014 tanggal 2 Januari 2014.
  • 21. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 10
  • 22. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 11 a. DIREKTORAT BIDANG UMUM DAN KEUANGAN. Sesuai Peraturan Gubernur Riau Nomor 03 tahun 2015 tentang Uraian Tugas Rumah Sakit Jiwa Tampan Propinsi Riau Direktorat Bidang Umum dan Keuangan dipimpin oleh Wakil Direktur Bagian Umum dan Keuangan yang mempunyai tugas melaksanakan perencanaan, pelaksanaan kegiatan, monitoring dan evaluasi dibidang umum dan kepegawaian. Untuk melaksanakan tugasnya Direktorat Bidang Umum dan Keuangan, dipimpin oleh seorang Wakil Direktur yang berkedudukan dan bertanggung jawab kepada Direktur. Direktorat Bidang Umum dan Keuangan mempunyai fungsi : a. Melaksanakan kegiatan dibidang Umum. b. Melaksanakan kegiatan dibidang Keuangan. c. Melaksanakan kegiatan dibidang Perencanaan. d. Melaksanakan tugas – tugas lain yang diberikan Direktur Direktorat Bidang Umum dan Keuangan terdiri dari 3 (tiga) Bagian : 1. Bagian Umum. 2. Bagian Keuangan. 3. Bagian Perencanaan. Setiap Bagian dipimpin oleh seorang Kepala Bagian, dan masing-masing Bagian mempunyai 2 (dua) Sub Bagian. Masing-masing Sub Bagian dipimpin oleh Kepala Sub Bagian yang berada dibawah dan bertanggung jawab kepada Kepala Bagian. 1. Bagian Umum Mempunyai tugas dibidang ketatausahaan. Untuk melaksanakan tugasnya Bagian atau Usaha mempunyai fungsi : a. Mengkoordinasikan antar bidang, menyusun dan mengawasi pelaksanaan umum dan kepegawaian.
  • 23. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 12 b. Mengkoordinasikan antar bidang, menyusun mengawasi pelaksanaan kegiatan dibidang hubungan masyarakat dan perlengkapan. c. Melaksanakan pekerjaan yang berhubungan dengan analisis beban kerja, analisis jabatan, budaya kerja, hukum, kelembagaan dan ketatalaksanaan di lingkungan Rumah Sakit Jiwa Tampan dan mengkoordinasikannya dengan Biro Hukum, Organisasi dan Tatalaksana. d. Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh pimpinan. Bagian Umum terdiri dari 2 (dua) Subbag : 1). Sub Bagian Tata Usaha Mempunyai tugas : a) Mengkoordinasikan dan melaksanakan kegiatan umum, b) Mengkoordinasikan dan melaksanakan kegiatan kepegawaian. c) Melaksanakan monitoring dan evaluasi umum dan kepegawaian. d) Melaksanakan pekerjaan yang berhubungan dengan analisis beban kerja, analisis jabatan, budaya kerja, hukum, kelembagaan dan ketatalaksanaan di Rumah Sakit Jiwa Tampan e) Melaksanakan tugas lain yang diberikan pimpinan. 2). Sub Bagian Hubungan Masyarakat. Mempunyai tugas : a) Mengkoordinasikan dan melaksanakan kegiatan di bidang hubungan masyarakat. b) Mengkoordinasikan dan melaksanakan program kegiatan di bidang perlengkapan. c) Melaksanakan monitoring dan evaluasi hubungan masyarakat dan perlengkapan. d) Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh kepala bagian tata usaha.
  • 24. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 13 2. Bagian Keuangan Mempunyai tugas melaksanakan kegiatan di bidang keuangan. Untuk melaksanakan tugasnya Bagian Keuangan mempunyai fungsi : a. Mengkoordinasikan antar bidang, menyusun dan mengawasi pelaksanaan kegiatan di bidang perbendaharaan. b. Mengkoordinasikan antar bidang, menyusun pelaksanaan kegiatan dibidang verifikasi. c. Melaksanakan tugas–tugas lain yang diberikan pimpinan. Bagian Keuangan membawahi 2 (dua) Sub Bagian : 1). Sub Bagian Perbendaharaan Mempunyai tugas : a) mengkoordinasikan dan melaksanakan perencanaan di bidang perbendaharaan. b) mengkoordinasikan dan melaksanakan program kegiatan di bidang Perbendaharaan c) melaksanakan monitoring dan evaluasi di bidang perbendaharaan d) melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh Kepala Bidang. 2). Sub Bagian Verifikasi. Mempunyai tugas : a) mengkoordinasikan dan melaksanakan perencanaan di bidang verifikasi. b) mengkoordinasikan dan melaksanakan program kegiatan di bidang Verifikasi. c) melaksanakan monitoring dan evaluasi di bidang verifikasi. d) melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh kepala bidang. 3. Bagian Perencanaan Mempunyai tugas melaksanakan kegiatan di bidang perencanaan. Untuk melaksanakan tugasnya Bagian Perencanaan mempunyai fungsi: a. Melaksanakan kegiatan di bidang Perencanaan dan Tindak lanjut. b. Melaksanakan kegiatan di bidang data dan pelaporan. c. Melaksanakan tugas–tugas lain yang diberikan pimpinan.
  • 25. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 14 Bagian Perencanaan membawahi 2 (dua) Sub bagian : 1). Sub Bagian Perencanaan dan Tindak Lanjut. Mempunyai tugas : a) Melaksanakan perencanaan di bidang perencanaan dan Tindak Lanjut. b) Melaksanakan program kegiatan di bidang perencanaan dan Tindak Lanjut. c) Melaksanakan monitoring dan evaluasi di bidang Perencanaan dan Tindak Lanjut. d) Melaksanakan tugas - tugas lain yang diberikan oleh kepala Bagian Perencanaan. 2). Sub Bagian Data dan Pelaporan. Mempunyai tugas : a) melaksanakan perencanaan di bidang data dan pelaporan. b) melaksanakan program kegiatan di bidang data dan pelaporan. c) melaksanakan monitoring dan evaluasi data dan pelaporan. d) melaksanakan tugas – tugas lain yang diberikan oleh kepala Bagian Perencanaan. 2. DIREKTORAT BIDANG MEDIK DAN KEPERAWATAN. Wakil Direktur Bagian Medik dan Keperawatan mempunyai tugas melaksanakan perencanaan, pelaksanaan program, monitoring dan evaluasi di bidang medik dan keperawatan. Untuk melaksanakan tugasnya Direktorat Bidang medik dan Keperawatan mempunyai fungsi : a. melaksanakan kegiatan di bidang pelayanan medik. b. Melaksanakan kegiatan di bidang penunjang medik, pendidikan dan pelatihan. c. melaksanakan kegiatan di bidang keperawatan. d. melaksanakan tugas-tuga lain yang diberikan oleh Direktur.
  • 26. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 15 1). Direktorat Bidang Medik dan Keperawatan membawahi 3 (tiga) Bidang : a. Bidang Pelayanan medik b. Bidang Penunjang Medik, Pendidikan dan Penelitian. c. Bidang Keperawatan. Masing-masing bidang dipimpin oleh Kepala Bidang yang berada dibawah dan bertanggung jawab kepada Wakil Direktur Bidang Medik dan Keperawatan. a. Bidang Pelayanan Medik Mempunyai tugas melaksanakan perencanaan, pelaksanaan program, monitoring dan evaluasi di bidang pelayanan medik. Untuk melaksanakan tugas tersebut di atas Bidang Pelayanan Medik mempunyai fungsi : 1) Melaksanakan kegiatan dibidang pelayanan medik jiwa dan kesehatan jiwa masyarakat 2) Melaksanakan kegiatan dibidang pelayanan medik napza dan rehabilitasi. 3) Melaksanakan tugas yang diberikan direktur medik dan keperawatan Pelayanan rehabilitasi jiwa. Bidang Pelayanan Medik membawahi 2 (dua) Seksi : a. Seksi Pelayanan Medik Jiwa. mempunyai tugas :  melaksanakan perencanaan kegiatan dibidang pelayanan medik napza dan rehabilitasi.  melaksanakan program kegiatan di bidang pelayanan medik napza dan rehabilitasi.  melaksanakan monitoring dan evaluasi di bidang pelayanan medik dan rehabilitasi.  melaksanakan tugas–tugas lain yang diberikan oleh kepala bidang pelayanan medik. b. Seksi Pelayanan Medik Napza dan Rehabilitasi. Mempunyai tugas :  melaksanakan perencanaan kegiatan di bidang pelayanan medik napza
  • 27. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 16  melaksanakan program kegiatan di bidang pelayanan medik napza  melaksanakan monitoring dan evaluasi di bidang pelayanan medik napza.  melaksanakan tugas - tugas lain yang diberikan oleh kepala bidang pelayanan medik . 2). Bidang Penunjang Medik, Pendidikan dan Penelitian (DIKLIT) Mempunyai tugas melaksanakan perencanaan, pelaksanaan program, Monitoring dan evaluasi dibidang penunjang medik, pendidikan dan penelitihan. Kepala Bidang berkedudukan dan bertanggung jawab kepada Direktorat Medik dan Keperawatan. Untuk melaksanakan tugas tersebut di atas Bidang Penunjang medik, Pendidikan dan Penelitian mempunyai fungsi : a. Melaksanakan kegiatan di bidang penunjang medik. b. Melaksanakan kegiatan di bidang pendidikan, pelatihan dan penelitian. c. Melaksanakan tugas - tugas lain yang diberikan direktur medik dan keperawatan. Bidang penunjang medik, Pendidikan dan Penelitian membawahi 2 (dua) seksi : 1. Seksi Penunjang medik. Mempunyai tugas : a. melaksanakan perencanaan kegiatan di bidang penunjang medik b. melaksanakan program kegiatan di bidang penunjang medik. c. melaksanakan monitoring dan evaluasi di bidang penunjang medik. d. melaksanakan tugas – tugas lain yang diberikan oleh kepala bidang penunjang medik, pendidikan dan penelitian. 2. Seksi Pendidikan dan Penelitian . Mempunyai tugas : a. Melaksanakan perencanaan kegiatan di bidang pendidikan dan penelitian b. Melaksanakan program kegiatan di bidang pendidikan dan penelitian.
  • 28. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 17 c. Melaksanakan monitoring dan evaluasi dibidang pendidikan dan penelitian d. Melaksanakan tugas - tugas lain yang diber ikan oleh kepala bidang penunjang medik, pendidikan dan penelitian. 3). Bidang Keperawatan Mempunyai tugas : melaksanakan perencanaan, pelaksanaan program kegiatan, monitoring dan evaluasi di bidang keperawatan. Untuk melaksanakan tugas tersebut di atas bidang keperawatan mempunyai fungsi : a. Melaksanakan kegiatan dibidang keperawatan jiwa b. Melaksanakan kegiatan dibidang pelayanan napza dan rawat darurat c. Melaksanakan tugas - tugas lain yang diberikan direktur medik dan keperawatan Bidang keperawatan membawahi 2 (dua) seksi: 1. Seksi Keperawatan Jiwa. Mempunyai tugas : a. Melaksanakan perencanaan kegiatan di bidang keperawatan jiwa b. Melaksanakan program kegiatan di bidang keperawatan jiwa c. Melaksanakan monitoring dan evaluasi di bidang keperawatan jiwa d. Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh kepala bidang keperawatan. 2. Seksi Keperawatan Napza. Mempunyai tugas : a. Melaksanakan perencanaan kegiatan di bidang keperawatan napza b. Melaksanakan program kegiatan di bidang keperawatan napza c. Melaksanakan monitoring dan evaluasi di bidang keperawatan napza
  • 29. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 18 d. Melaksanakan tugas - tugas lain yang diberikan oleh kepala bidang keperawatan. Kelompok Jabatan Fungsional. Mempunyai tugas melaksanakan sebagian tugas Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau sesuai bidang keahliannya. Kelompok Jabatan Fungsional terdiri dari : a. Pelaksana Fungsional. Pelaksana Fungsional dipimpin oleh seorang pejabat fungsional selaku instalasi yang ditunjuk di antara pejabat fungsional yang mampu di lingkungan instalasi yang bersangkutan. Instalasi Pelaksana Fungsional adalah unsur pelaksana yang berada di bawah dan bertanggung jawab langsung kepada Wakil Direktur Bidang Umum dan Keuangan serta Wakil Direktur Bidang Pelayanan Medik dan Keperawatan sesuai tupokasi masing-masing instalasi yang membawahi : 1. Unit Psikologi dan psikiatrik baik dengan bantuan atau tanpa alat elektro medik dan memberikan penyuluhan / bimbingan kesehatan jiwa untuk penderita rawat jalan yang datang dan atau memerlukan rujukan baik ke Instalasi pelaksana fungsional maupun ke unsur pelayanan kesehatan lainnya. 2. Unit Kesehatan Jiwa Masyarakat mempunyai tugas melaksanakan kegiatan pencegahan gangguan jiwa dan peningkatan kesehatan jiwa masyarakat dengan jalan penyuluhan kesehatan jiwa, memberikan konsultasi kesehatan jiwa kepada pemuka masyarakat, mengadakan integrasi usaha kesehatan jiwa dalam usaha kesehatan masyarakat dan mengadakan kerja sama dengan instansi lain didalam menanggulangi masalah kesehatan jiwa.
  • 30. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 19 b. Instalasi Instalasi adalah fasilitas fisik yang menunjang kegiatan unit pelaksana fungsional, berada dibawah dan bertanggungjawab kepada Wakil Direktur yang membawahi. Instalasi Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau terdiri dari : 1. Instalasi Laboratorium mempunyai tugas melaksanakan kegiatan laboratorium klinik untuk keperluan diagnosa yang dilakukan oleh tenaga / pegawai dalam jabatan fungsional. 2. Instalasi Farmasi mempunyai tugas melaksanakan kegiatan penyimpanan, penyaluran obat-obatan, gas, medis, alat kedokteran, alat kesehatan bagi unit pelaksana fungsional yang memerlukan yang dilakukan oleh tenaga / pegawai dalam jabatan fungsional. 3. Instalasi Gizi mempunyai tugas melaksanakan pengolahan, penyediaan dan penyaluran makanan serta pengawasan nilai gizi yang dilakukan oleh tenaga / pegawai dalam jabatan fungsional. 4. Instalasi Rawat Jalan mempunyai tugas melaksanakan, pengobatan dan perawatan secara fisik 5. Instalasi Rawat Inap Mempunyai tugas malaksanakan diagnosa pengobatan dan perawatan untuk semua penderita gangguan jiwa yang dirawat inap 6. Instalasi Rekam Medik dan SIMRS secara teknis berada dibawah bidang pelayanan medik dan bertanggung jawab langsung kepada Direktur Bidang Pelayanan Medik dan Keperawatan 7. Instalasi Gawat Darurat yang mempunyai tugas memberikan pelayanan medis jiwa dan medis umum yang bersifat gawat darurat
  • 31. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 20 8. Instalasi Radiologi yang mempunyai tugas melaksanakan kegiatan radiologi untuk keperluan diagnosa yang dilakukan oleh tenaga / pegawai dalam jabatan fungsional 9. Instalasi Rehabilitasi Jiwa mempunyai tugas melaksanakan usaha rehabilitasi penderita gangguan jiwa yang meliputi seleksi, terapi kerja dan latihan kerja, resoliasasi resosialisasi, penyaluran dan pengawasan / pengobatan lanjutan. Kesehatan jiwa masyarakat mempunyai tugas melaksanakan kegiatan pencegahan gangguan jiwa dan peningkatan kesehatan jiwa masyarakat dengan jalan penyuluhan kesehatan jiwa, memberikan konsultasi kesehatan jiwa kepada pemuka masyarakat, mengadakan integrasi usaha kesehatan jiwa dalam usaha kesehatan masyarakat dan mengadakan kerjasama dengan instansi lain dalam menanggulangi masalah kesehatan jiwa 10. Instalasi Pemeliharaan Sarana dan Prasarana Rumah Sakit (IPSP RS) Jiwa Tampan Provinsi Riau mempunyai tugas : a) pemeliharaan bangunan, instalasi air minum, instalasi listrik, instalasi gas dan telepon serta pembuangan sampah dan cairan buangan. b) pemeliharaan alat elektromedik dan peralatan listrik. c) penyediaan air minum, gas teknis dan tenaga listrik. d) melaksanakan penyucihamaan alat kesehatan dan alat kedokteran. e) pemeliharaan kendaraan dan mesin. 11. Instalasi NAPZA Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau mempunyai tugas : Menerima pasien rehabilitasi dan Detoxifikasi 12. Instalasi CCSD dan Loundry Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau mempunyai tugas : menerima, mendesinfect, membersihkan, mengemas, mensteril, menyimpan dan mendistribusikan alat alat (baik yang dapat dipakai berulang kali dan alat sekali pakai).
  • 32. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 21 13. Instalasi PKRS Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau mempunyai tugas : Salah satu pelayanan kesehatan di rumah sakit adalah kegiatan promosi kesehatan. Promosi kesehatan merupakan salah satu bentuk pelayanan dengan kegiatan berupa informasi kesehatan baik untuk pasien, keluarga maupun masyarakat. 14. Instalasi IPAL Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau mempunyai tugas : Salah satu pelayanan yang menenangani pengolahan Air Limbah dari Rumah Sakit. c. Komite 1. Komite Etik dan Hukum Komite Etik dan Hukum adalah Kelompok jabatan Fungsional yang membidangi dan menangani permasalah etik dan hukum yang terjadi di Rumah sakit jiwa tampan. Komite Etika dan Hukum bertanggung Jawab kepada Direktur RS Jiwa Tampan Provinsi Riau. 2. Komite Medik Komite Medik adalah Kelompok tenaga medis yang keanggotaannya dipilih dari anggota staf medis fungsional, komite medik berada dibawah dan bertanggung Jawab kepada Direktur RS Jiwa Tampan Provinsi Riau. komite medik mempunyai tugas membantu Direktur Medik dan Keperawatan menyusun standar pelayanan, memantau pelaksanaannya pelaksanaannya, melaksanakan pembinaan etika profesi, mengatur kewenangan profesi anggota staff medis fungsional, mengembangkan program pelayanan, pendidikan dan pelatihan serta penelitian dan pengembangan. Dalam melaksanakan tugasnya komite medik dapat dibantu oleh panitia-panitia yang anggotanya terdiri dari staf medis fungsional dan atau tenaga profesi lainnya secara ex-officio. 3. Komite Farmasi dan Terapi
  • 33. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 22 Komite Farmasi dan Terapi adalah Kelompok jabatan Fungsional yang membidangi dan menangani permasalah kefarmasian dan terapi pasien. bertanggung Jawab kepada Direktur RS Jiwa Tampan Provinsi Riau. 4. Komite K3 RS Komite K3 RS adalah Kelompok jabatan Fungsional yang membidangi dan menangani permasalah Keselamatan, Kesehatan dan Kerja Rumah Sakit. bertanggung Jawab kepada Direktur RS Jiwa Tampan Provinsi Riau. 5. Komite Keperawatan Komite Keperawatan adalah Kelompok jabatan Fungsional yang membidangi dan menangani permasalah Profesi keperawatan. bertanggung Jawab kepada Direktur RS Jiwa Tampan Provinsi Riau. 6. Komite PMKP Komite PMKP adalah Kelompok jabatan Fungsional yang membidangi dan menangani permasalah promosi kesehatan masyarakat. bertanggung Jawab kepada Direktur RS Jiwa Tampan Provinsi Riau. 7. Komite PPI Komite Pecegahan Dan Penanggulangan Infeksi (PPI)) adalah Kelompok jabatan Fungsional yang membidangi dan menangani permasalah Pencegahan dan Penanganan Infeksi. bertanggung Jawab kepada Direktur RS Jiwa Tampan Provinsi Riau. 8. Komite Rekam Medik Komite Rekam Medik adalah Kelompok jabatan Fungsional yang membidangi dan menangani permasalah Rekam Medik Pasien. bertanggung Jawab kepada Direktur RS Jiwa Tampan Provinsi Riau. 9. Komite Satuan Pengawas Internal (SPI) Komite Satuan Pengawas Internal (SPI) adalah Kelompok jabatan Fungsional yang membidangi dan menangani permasalah Satuan
  • 34. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 23 Pengawas Internal (SPI). bertanggung Jawab kepada Direktur RS Jiwa Tampan Provinsi Riau. D. SISTEMATIKA PENULISAN Daftar isi 1. Kata Pengantar 2. Ikhtisar Eksekutif 3. BAB I PENDAHULUAN A. Latar belakang B. Maksud dan Tujuan C. Tugas Pokok dan Fungsi D. Sistematika Penulisan 4. BAB II PERENCANAAN STRATEGIS A. Rencana strategis Organisasi a.Visi b.Misi c.Tujuan d.Sasaran e.Strategi dan Kebijakan B. Rencana Kinerja C. Penetapan Kinerja 5. BAB III AKUNTABILITAS KINERJA A. Pengukuran Kinerja B. Analisis Capaian Kinerja C. Akuntabilitas Keuangan 6. BAB IV PENUTUP 7. Lampiran Data Pendukung
  • 35. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 24 BAB II PERENCANAAN STRATEGIS A. Rencana Strategis Organisasi Rumah Sakit merupakan gabungan antara kegiatan medis dan kegiatan non medis atau bisnis, Rumah Sakit dalam kenyataanya sudah berkembang menjadi suatu organisasi yang kompleks dengan sumber pembiayaan yang dinamis. Organisasi yang kompleks ini ditandai dengan fenomena bahwa. Rumah Sakit merupakan institusi yang hidup dilingkungan yang dinamis dan komprehensif, dinamika tersebut terdapat berbagai fenomena yang ada diantaranya terdapat paradigma baru rumah sakit yang menekankan pentingnya konsep orientasi bisnis dalam rumah sakit, semakin meningkatnya kompetisi, semakin meningkatnya biaya pelayanan rumah sakit, agar rumah sakit dapat bertahan (survive) berkembang dimasa yang akan datang. Meskipun demikian rumah sakit harus tetap menjalankan fungsi sosialnya sesuai dengan peraturan yang ada. Sesuai tugas pokok dan fungsi, Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau mempunyai rencana strategis yang berorientasi pada hasil yang ingin dicapai selama kurun waktu 5 (lima) tahun dengan memperhitungkan potensi, peluang, dan kendala yang ada atau mungkin timbul. Rencana Strategis Rumah Sakit Jiwa Tampan mencakup visi, misi, tujuan, sasaran, serta cara pencapaian tujuan dan sasaran tersebut Melihat perkembangan tersebut maka Rumah Sakit dikelola seorang proaktif melalui manjemen strategis Rumah Sakit, penetapan visi, misi, dan nilai – nilai penentuan arah strategis Rumah Sakit yang bersifat menantang analisis factor – factor lingkungan yang dapat mengarah pada keberhasilan pelaksanaan kegiatan jangka pendek dan jangka panjang serta langkah – langkah pengendaliannya. aa.. VV II SS II Visi yaitu cara pandang jauh ke depan, kemana dan bagaimana Rumah Sakit Jiwa Tampan harus dibawa dan berkarya agar tetap konsisten dan dapat eksis, antisipatif, dan inovatif, serta produktif.
  • 36. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 25 Sebagaimana telah dirumuskan dan disepakati bersama guna mewujudkan kondisi yang lebih baik di masa yang akan datang, maka VISI Rumah Sakit Jiwa Tampan tahun 2014-2019 ditetapkan sebagai berikut: ”Pusat Rujukan Regional Terbaik Pelayanan Kesehatan Jiwa, Rehabilitasi, Pendidikan dan Riset Yang Profesional Berbasis Masyarakat” bb.. MM II SS II Untuk dapat mewujudkan visi yang telah disepakati, maka ditetapkan pernyataan misi sehingga diharapkan seluruh pegawai dan pihak yang berkepentingan dapat mengenal Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau, dan mengetahui peran dan program-programnya serta hasil yang akan diperoleh di waktu-waktu yang akan datang. Misi Rumah Sakit Jiwa Tampan sebagai berikut: 1. Mengembangkan pelayanan kesehatan jiwa dan Napza secara holistik dan berbasis masyarakat. 2. Mengembangkan pelayanan kesehatan secara komprehensif yang menunjang pelayanan kesehatan jiwa. 3. Mengembangkan pendidikan, pelatihan, dan penelitian yang berkualitas dalam bidang kesehatan. 4. Mewujudkan sistem manajemen yang efektif, efisien, transparan dan akuntabel. cc.. TTuujjuuaann Penetapan tujuan dan sasaran didasarkan pada faktor-faktor kunci keberhasilan (key success factors) yang telah diidentifikasikan sebelumnya sesuai Rencana Strategis (Renstra) Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau, yakni telah memperhitungkan kelebihan/kekuatan dan kekurangan/kelemahan serta segala sumberdaya yang dimiliki, sehingga tujuan yang ditetapkan menjadi lebih rasional.
  • 37. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 26 Tujuan merupakan penjabaran atau implementasi dari pernyataan misi yang diharapkan dapat menggambarkan hasil akhir yang akan dicapai atau dihasilkan dalam jangka waktu tertentu. Untuk mewujudkan kondisi 5 (lima) tahun ke depan sebagai bagian dari upaya pencapaian Visi dan Misi, konsisten dengan tugas pokok dan fungsi, maka Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau telah berhasil mengidentifikasikan tujuan sebagai berikut: 1. Terwujudnya peningkatan kualitas pelayanan kesehatan jiwa yang prima 2. Terwujudnya pelayanan penunjang kesehatan jiwa komprehensif 3. Tersedianya tenaga kesehatan yang profesional dan berkualitas. 4. Terwujudnya system manajemen yang efektif, efisien, transparan dan akuntabel. Tujuan tersebut dicapai melalui pembinaan, pengembangan, dan pelaksanaan, serta pemantapan fungsi-fungsi manajemen di RS Jiwa Tampan yang didukung oleh peraturan perundangan yang berlaku. dd.. SSaassaarraann Sasaran Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau merupakan gambaran yang ingin dicapai melalui tindakan-tindakan operasional dalam kurun waktu maksimal 1 (satu) tahun atau kurang dari 1 (satu) tahun, guna mencapai tujuan yang telah dirumuskan untuk 5 (lima) tahun ke depan. Fokus utama penentuan sasaran adalah tindakan dan alokasi sumber daya organisasi dalam program yang akan dilaksanakan. Sasaran yang akan dicapai Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau adalah sebagai berikut : 1. Meningkatnya kualitas pelayanan terhadap pasien dan keluarga pasien. 2. Meningkatnya kualitas dan kuantitas sarana dan prasarana RS. 3. Meningkatnya kualitas dan kuantitas SDM. 4. Terselenggaranya system administrasi dan manajemen yang professional berbasis IT.
  • 38. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 27 e. Strategi dan Kebijakan Untuk mencapai dan mewujudkan Visi RS Jiwa Tampan Provinsi Riau tahun 2019, sesuai misi yang telah ditetapkan, maka dalam periode tahun 2014 – 2019 akan digunakan strategi sebagai berikut : 1. Optimalisasi kinerja pelayanan 2. Mengembangkan produk layanan 3. Meningkatkan cakupan dan jangkauan pelayanan 4. Peningkatan kapasitas dan kapabilitas SDM 5. Pemenuhan kebutuhan SDM sesuai standar RS 6. Meningkatkan kedisiplinan SDM 7. Melengkapi sarana dan prasarana pendukung pelayanan 8. Meningkatkan kualitas pemeliharaan sarana/prasarana 9. Mengadakan dan mengembangkan klinik pelayanan penunjang kesehatan jiwa 10. Mempersiapkan RS menjadi pusat pendidikan, pelatihan dan penelitian di bidang kesehatan jiwa 11. Meningkatkan pendapatan (SGR) 12. Mewujudkan laporan keuangan dengan opini WTP
  • 39. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 28 TUJUAN, SASARAN, STRATEGI DAN KEBIJAKAN VISI ”Pusat Rujukan Regional Terbaik Pelayanan Kesehatan Jiwa, Rehabilitasi, Pendidikan dan Riset yang Profesional Berbasis Masyarakat” MISI I Mengembangkan pelayanan kesehatan jiwa dan Napza secara holistik dan berbasis masyarakat; TUJUAN SASARAN STRATEGI KEBIJAKAN Terwujudnya peningkatan kualitas pelayanan kesehatan jiwa yang prima. 1. Meningkatnya kualitas pelayanan terhadap pasien dan keluarga pasien. 1. Optimalisasi kinerja pelayanan Perbaikan sistem dan prosedur pelayanan 2. Mengembangkan produk layanan Meningkatkan pelaksanaan SPM RS 3. Meningkatkan cakupan dan jangkauan pelayanan Kerjasama/MOU Jaminan Kesehatan 2. Meningkatnya kualitas dan kuantitas SDM. 1. Peningkatan kapasitas dan kapabilitas SDM Menyiapkan program pengembangan SDM 2. Pemenuhan kebutuhan SDM sesuai standar RS Rekruitmen SDM/Kerjasama(MOU) 3. Meningkatkan kedisiplinan SDM 3. Meningkatnya kualitas dan kuantitas sarana dan prasarana RS. 1. Melengkapi sarana dan prasarana pendukung pelayanan 1. Pembangunan gedung/fisik lainnya sesuai master plan 2. Pemenuhan kebutuhan sarana pendukung pelayanan 2. Meningkatkan kualitas pemeliharaan sarana/prasarana 1.Rehab/pemeliharaan gedung dan penataan ulang ruang-ruang pelayanan 2.Pemeliharaan/sevis/kal ibrasi peralatan medis dan non medis 3. Melakukan kemitraan/KSO Peralatan medis dan non medis
  • 40. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 29 MISI II Mengembangkan pelayanan kesehatan secara komprehensif yang menunjang pelayanan kesehatan jiwa; TUJUAN SASARAN STRATEGI KEBIJAKAN Terwujudnya pelayanan penunjang kesehatan jiwa komprehensif. Meningkatnya jenis pelayanan pendukung kesehatan jiwa Mengadakan dan mengembangkan klinik pelayanan penunjang kesehatan jiwa Menyiapkan SDM dan sarana/prasarana pelayanan penunjang kesehatan jiwa MISI III Mengembangkan pendidikan, pelatihan, dan penelitian yang berkualitas dalam bidang kesehatan; TUJUAN SASARAN STRATEGI KEBIJAKAN Tersedianya tenaga kesehatan yang profesional dan berkualitas Meningkatnya kualitas SDM tenaga kesehatan Mempersiapkan RS menjadi pusat pendidikan, pelatihan dan penelitian di bidang kesehatan jiwa 1. Menyiapkan RS Jiwa Tampan sebagai RS Pendidikan 2. Meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan SDM RS MISI IV Mewujudkan sistem manajemen yang efektif, efisien, transparan dan akuntabel TUJUAN SASARAN STRATEGI KEBIJAKAN Terwujudnya system manajemen yang efektif, efisien, transparan dan akuntabel. Terselenggaranya system administrasi dan manajemen yang professional berbasis IT. 1.Meningkatkan pendapatan (SGR) 1.Meningkatkan pengendalian biaya 2. Mewujudkan laporan keuangan dengan opini WTP 2. Meningkatkan kualitas dokumen perencanaan dan pelaporan Dalam rangka mencapai tujuan dan sasaran menuju Visi dan Misi maka RS Jiwa Tampan dalam melaksanakan tugas dan fungsi, berpedoman pada Kebijakan berikut: 1. Permendagri Nomor 59 tahun 2007 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 tahun 2006 tentang
  • 41. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 30 Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah, dan peraturan lainnya yang terkait dengan Manajemen Perencanaan, Pelaksanaan, Pengendalian dan evaluasi di RS Jiwa Tampan. 2. Keputusan Direktur Jenderal Pelayanan Medik No. HK.00.06.3.5.1866 tentang Pedoman Persetujuan Tindakan Medik tanggal 21 April 1999. 3. Keputusan Menpan tentang Jabatan Fungsional Tenaga Kesehatan, dan Peraturan lainnya yang mengatur ketenagaan, dalam rangka pengembangan dan pendayagunaan SDM yang tepat di RS Jiwa Tampan 4. Keputusan Menteri Kesehatan RI No. 486/Menkes/SK/IV/2007 tentang Kebijakan dan Rencana Strategis Penanggulangan Penyalah Gunaan Napza 5. Buku standar Pelayanan Keperawatan Jiwa Direktorat Bina Pelayanan Keperawatan Dirjen Binyanmed Depkes RI tahun 2006 6. Kepmenkes RI No. 1333/Menkes/SK/XII/1999 tentang Standar Pelayanan Rumah Sakit 7. Edaran Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia Nomor 7 tahun 2009 tentang “ Menempatkan Pemakai Narkoba Ke Dalam Panti Terapi dan Rehabilitasi”, dalam upaya rehabilitasi Narkoba, dimana salah satu tempatnya adalah Rumah Sakit Jiwa dan UU RI Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika 8. Keputusan Direktur Jenderal Bina Pelayanan Medik Departemen Kesehatan Republik Indonesia Nomor HK.03.05/III/1758/08 tanggal 19 Mei 2008 tentang Izin Melaksanakan Pelayanan Umum di Rumah Sakit Khusus,untuk memberikan dan mengembangkan pelayanan kesehatan umum yang menunjang kesehatan jiwa 9. Mengembangkan sistem pengelolaan pendidikan dan riset yang terintegrasi pada semua tatanan di RS Jiwa Tampan. 10. Keputusan Gubernur Riau Tentang Badan Layanan Umum Daerah Nomor 1 Tahun 2015.
  • 42. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 31 11. Manlak/Petunjuk Pengelolaan Jamkesmas dan Jamkesda untuk memberikan pelayanan bagi masyarakat miskin. 12. Meningkatkan dan mengembangkan koordinasi pelayanan rehabilitasi kasus narkoba dengan sektor terkait 13. Meningkatkan pelayanan kesehatan jiwa masyarakat secara berjenjang dan berkoordinasi dengan sektor terkait 14. Membentuk unit rehabilitasi pasca perawatan kesehatan jiwa/narkoba dengan kapasitas minimal 40 kamar sesuai standar yang berlaku. B. Rencana Kinerja Rencana kinerja merupakan proses penjabaran lebih lanjut dari Rencana Strategis yang telah disusun. Di dalam proses perencanaan kinerja, Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau mendefinisikan seluruh Sasaran Strategis, Kebijakan, Program dan Kegiatan yang akan diimplementasikan dalam satu tahun kegiatan dan dituangkan dalam dokumen Rencana Kinerja. Pada dokumen Rencana Kinerja dijabarkan dan ditetapkan target kinerja tahunan seluruh sasaran dan kegiatan. Target kinerja ini akan menjadi komitmen bagi Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau untuk mencapainya dalam satu periode tahunan, dan merupakan benchmark bagi proses pengukuran keberhasilan organisasi yang dilakukan setiap akhir periode pelaksanaan. Rencana Kinerja tahun 2017 merupakan dokumen yang menyajikan target kinerja Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau untuk tahun 2017, dan merupakan bentuk komitmen penuh Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau untuk mencapai kinerja yang paling maksimal dalam upaya mewujudkan misinya, sehingga akan diturunkan dalam PENJA (Perjanjian Kinerja) tahun 2017 sebagai pedoman pelaksanaan kinerja tahun 2017 dan menjadi dasar penyusunan laporan kinerja. C. Penetapan Kinerja Dokumen perjanjian penetapan kinerja yang telah disepakati antara Gubernur dan Direktur RS Jiwa Tampan yang ditandatangani pada tanggal Februari 2017 yang mempunyai 4 sasaran strategis dengan 22 indikator
  • 43. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 32 kinerja serta target masing – masing indikator kinerja dan 7 program pelaksanaan dana APBD dan BLUD beserta pagu anggarannya untuk pelaksanaan selama tahun 2017.untuk sasaran dan indikator kinerja dapat dilihat pada Tabel 1 dibawah ini. Tabel 1 RENCANA KINERJA TAHUNAN TAHUN 2017 RSJ TAMPAN No SASARAN STRATEGIS INDIKATOR KINERJA TARGET 2017 1 2 3 4 1 Meningkatnya kualitas pelayanan terhadap pasien dan keluarga pasien 1 Indeks kepuasan pelanggan : 80% 2 Lama hari perawatan pasien gangguan jiwa (ALOS) 40 hari 3 Tidak ada kejadian Re-admission (rawat ulang) pasien gangguan jiwa 95% dalam waktu ≤1 bulan 4 Tidak ada kejadian pasien melarikan diri 98% 5 Persentase pasien yang dapat ditenangkan ≤ 48 jam 75% 6 Tidak ada kejadian kematian pasien gangguan jiwa karena bunuh diri 100% 7 Penerapan asuhan keperawatan (MPKP) 95% 8 Persentase pasien yang kembali ke perawatan intensif ≤ 72 jam 2% 9 Kejadian pulang paksa 0% 10 Tidak ada kejadian pasien cedera di rawat inap 100% 11 Tidak ada pasien difiksasi/pengekangan ≥ 24 jam 100% 12 Waktu tunggu rawat jalan < 60 Menit 90% 2 Meningkatnya kualitas dan kuantitas sarana / prasarana RS 1 Persentase ketersediaan obat 100% 2 Persentase terpenuhinya alat/bahan medis dan non medis rumah sakit 100% 3 Persentase tersedianya bangunan/ruang pelayanan sesuai standar 80%
  • 44. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 33 4 Persentase ditaatinya SOP pelayanan medis dan non medis 95% 3 Meningkatnya kualitas dan kuantitas SDM RS 1 Persentase ketersediaan SDM sesuai RS Jiwa Tipe A 80% 2 Persentase pemberi pelayanan kegawat daruratan yang bersertifikasi ATLS/BTLS/ACLS/PPDGJ 80% 3 Persentase karyawan yang mendapatkan pelatihan minimal 20 jam setahun 70% 4 Terselenggaranya sistem administrasi dan manajemen yang profesional berbasis IT 1 Kelengkapan Laporan Akuntabilitas Kinerja 100% 2 Ketepatan waktu penyusunan laporan keuangan 100% 3 Cost Recovery 80% Berikut disajikan dalam Tabel 2 program –program penja yang di akomodir dalam DPA Rumah Sakit Jiwa Tampan tahun 2017, sebagai berikut: Tabel 2 PENETAPAN DPA RUMAH SAKIT JIWA TAMPAN TAHUN 2017 NO URAIAN PAGU PAGU APBD MURNI APBD PERUBAHAN (RP.) (RP.) 1 2 3 4 I. BELANJA TIDAK LANGSUNG 26,722,532,657 27,983,139,657 1 Gaji dan Tunjangan 14,994,482,657 14,412,693,235 2 Tambahan Penghasilan 11,728,050,000 13,570,446,422 II. BELANJA LANGSUNG 87,778,185,015 73,494,795,100 1 Program Pelayanan Administrasi Perkantoran 8,631,178,000 7,997,782,000 2 Program Peningkatan Sarana Dan Prasarana Aparatur 969,819,000 391,000,000 3 Program Peningkatan Disiplin Aparatur 641,910,000 466,260,000 4 Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Aparatur 2,630,601,000 1,110,401,000
  • 45. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 34 5 Program Peningkatan Pengembangan Sistem Pelaporan Capain Kinerja Dan Keuangan 289,990,000 177,129,000 6 Program Upaya Kesehatan Masyarakat 3,209,292,515 2,462,650,000 7 Program Promosi Kesehatan Dan Pemberdayaan Masyarakat 828,950,000 254,885,000 8 Program Pelayanan Kesehatan Penduduk Mskin 1,214,535,000 278,535,000 9 Program Pengadaan, Peningkatan Sarana Dan Prasarana Rumah Sakit/Rumah Sakit Jiwa/Rumah Sakit Paru-Paru/Rumah Sakit Mata 50,963,194,500 42,583,946,100 10 Program Pemeliharaan Sarana Dan Prasarana Rumah Sakit/Rumah Sakit Jiwa/Rumah Sakit Paru-Paru/Rumah Sakit Mata 1,253,850,000 865,076,000 11 Program Kemitraan Peningkatan Pelayanan Kesehatan 650,760,000 413,026,000 12 Program Peningkatan Pelayanan Kesehatan Pada BLUD RSUD 16,494,105,000 16,494,105,000 TOTAL 114,500,717,672 101,477,934,757 Dari tabel diatas dapat dilihat bahwa Rumah Sakit jiwa Tampan pada tahun 2017 mengakomodir 12 program urusan kesehatan dan non urusan. Program yang dilaksanakan untuk mendukung kinerja rumah sakit jiwa terbagi menjadi kegiatan-kegiatan pelaksanan yang terbagi menjadi urusan wajib dan urusan urusan pilihan yaitu sebagai berikut : a. Program Rumah Sakit Jiwa Tampan Prioritas rencana kerja Rumah sakit jiwa Tampan Provinsi Riau terlihat dalam Program dan Kegiatan yang dilaksanakan pada tahun 2017 sesuai dengan yang tercantum pada Dokumen Pedoman Anggaran Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau, yaitunya 12 (dua belas) Program sebagai berikut : 1. Program Pelayanan Administrasi Perkantoran. 2. Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur. 3. Program Peningkatan Disiplin Aparatur. 4. Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Aparatur.
  • 46. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 35 5. Program Peningkatan Pengembangan Sistim Pelaporan Pencapaian Kinerja dan Keuangan . 6. Program Upaya Kesehatan Masyarakat. 7. Program Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat. 8. Program Pelayanan Kesehatan Penduduk Miskin. 9. Program Pengadaan/Peningkatan Sarana dan Prasarana Rumah Sakit/Rumah Sakit Jiwa/Rumah Sakit Paru-paru/Rumah Sakit Mata. 10. Program Pemeliharaan Sarana dan Prasarana Rumah Sakit. Rumah Sakit/Rumah Sakit Jiwa/Rumah Sakit Paru-paru/Rumah Sakit Mata. 11. Program Kemitraan Peningkatan Pelayanan. 12. Program Peningkatan Pelayanan Kesehatan Pada BLUD RSUD b. Kegiatan Rumah Sakit Jiwa Tampan Rumah Sakit Jiwa Tampan menjalankan 7 urusan wajib dan 32 kegiatan yang terdapat didalam program urusan tersebut. Dibawah ini dapat dilihat 7 urusan wajib Rumah Sakit Jiwa Tampan dan Kegiatan yang terdapat didalamnya: 1. Program Upaya Kesehatan Masyarakat dan Kegiatannya. Penyelenggaraan Program Upaya Kesehatan Masyarakat mempunyai 9 (sembilan) kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau tahun anggaran 2017 yaitu; 1.1. Kegiatan Pelayanan Konseling Dan Testing HIV / AIDS 1.2. Kegiatan Home Visit Pasien 1.3. Kegiatan Terapi Aktifitas Kelompok 1.4. Kegiatan Terapi Rekreasional Pasien 1.5. Kegiatan Pekan Olahraga Kesehatan Rehabilitasi Mental (PORKESREMEN) 1.6. Kegiatan Survei Mutu Pelayanan Dan Kepuasan Pelanggan 1.7. Kegiatan Koordinasi, Sinkronisasi Dan Konsultansi Pelayanan Kesehatan Jiwa 1.8. Kegiatan Survey Penilaian RS Kelas A Pendidikan
  • 47. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 36 1.9. Penyusunan Standar Kesehatan 2. Program Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat. Penyelenggaraan Program Promosi kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat mempunyai 2 (dua) kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau tahun anggaran 2017 yaitu : 2.1 Kegiatan pengembangan media promosi dan informasi sadar hidup sehat 2.2 Kegiatan penyuluhan masyarakat pola hidup sehat 3. Program Pelayanan Kesehatan Penduduk Miskin Penyelenggaraan Program Pelayanan Kesehatan Penduduk Miskin mempunyai 1 (satu) kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau tahun anggaran 2017 yaitu : 3.1. Kegiatan Pelayanan Kesehatan Penduduk Miskin 4. Program Pengadaan Peningkatan Sarana dan Prasarana Rumah Sakit/Rumah Sakit Jiwa/Rumah Sakit Paru-paru/Rumah Sakit Mata Penyelenggaraan Program Pengadaan/Peningkatan Sarana dan Prasarana Rumah Sakit mempunyai 12 (dua belas) kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau tahun anggaran 2017 yaitu : 4.1 Kegiatan Rehabilitasi bangunan rumah sakit 4.2 Kegiatan Pengadaan alat-alat rumah sakit 4.3 Kegiatan Pengadaan mebeleur rumah sakit 4.4 Kegiatan Pengadaan perlengkapan rumah tangga rumah sakit (dapur, ruang pasien, laundry, ruang tunggu Dan lain-lain) 4.5 Kegiatan Pegadaan bahan-bahan logistik rumah sakit 4.6 Kegiatan Pengadaan pencetakan administrasi dan surat menyurat rumah sakit 4.7 Kegiatan Pengadaan alat/bahan dan material laboratorium 4.8 Kegiatan Pelayanan klinik tumbuh kembang anak dan remaja 4.9 Kegiatan Pengadaan alat dan bahan terapi vocasional pasien 4.10 Kegiatan Pembangunan Ruang Rawat Inap
  • 48. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 37 4.11 Kegiatan Pembangunan Gedung IGD Terpadu Rumah Sakit Jiwa Tampan 4.12 Kegiatan Pengadaan Peralatan Kesehatan Medis dan Non Medis Rumah Sakit 5. Program Pemeliharaan Sarana dan Prasarana Rumah Sakit /Rumah Sakit Jiwa/Rumah Sakit Paru-paru/Rumah Sakit Mata Penyelenggaraan Program Pemeliharaan Sarana dan Prasaranan Rumah Sakit mempunyai 2 (dua) kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau tahun anggaran 2017 yaitu : 5.1. Kegiatan Pemeliharaan rutin/berkala instalasi pengolahan limbah rumah sakit 5.2. Kegiatan Pemeliharaan rutin/berkala alat-alat kesehatan rumah sakit 6. Program Kemitraan Peningkatan Pelayanan Kesehatan Rumah Sakit Penyelenggaraan Program Kemitraan Peningkatan Pelayanan Kesehatan Rumah Sakit mempunyai 1 (satu) kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau tahun anggaran 2017 yaitu : 6.1 Kegiatan Kemitraan penyelenggaraan program terapi communitas Narkoba 7. Program Peningkatan Pelayanan Kesehatan Pada BLUD RSUD Penyelenggaraan Program Kemitraan Peningkatan Pelayanan Kesehatan Rumah Sakit mempunyai 1 (satu) kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau tahun anggaran 2017 yaitu : 7.1 Pelayanan Kesehatan Selain urusan wajib Rumah Sakit jiwa Tampan juga melaksanakan 5 urusan pilihan. Kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau total sebanyak 51 (lima puluh satu) sesuai dengan program yang ada. Urusan pilihan terdiri dari 5 (lima) program dengan 20 kegiatan sbb :
  • 49. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 38 1. Program Pelayanan Administrasi Perkantoran : Penyelenggaraan Program Pelayanan Administrasi Perkantoran mempunyai 11 (sebelas) Kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau tahun anggaran 2017 yaitu : 1.1. Kegiatan Penyediaan Jasa Surat Menyurat 1.2. Kegiatan Penyediaan Jasa Komunikasi, Sumber Daya Air Dan Listrik 1.3. Kegiatan Penyediaan Jasa Peralatan Dan Perlengkapan Kantor 1.4. Kegiatan Penyediaan Jasa Kebersihan Kantor 1.5. Kegiatan Penyediaan Alat Tulis Kantor 1.6. Kegiatan Penyediaan Peralatan Dan Perlengkapan Kantor 1.7. Kegiatan Bahan Bacaan dan Peraturan Undang - Undang 1.8. Kegiatan Penyediaan Makan Dan Minum 1.9. Kegiatan Rapat-rapat Koordinasi Dan Konsultansi Ke Luar Daerah 1.10. Kegiatan Penyediaan Jasa Keamanan Kantor 1.11. Kegiatan Penyediaan Jasa Administrasi Kantor. 2. Program Peningkatan Sarana & Prasarana Aparatur; Penyelenggaraan Program Peningkatan Sarana & Prasarana Aparatur mempunyai 3 (tiga) Kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau tahun anggaran 2017 yaitu : 2.1. Kegiatan Pemeliharaan Rutin/Berkala Gedung Kantor 2.2. Kegiatan Pemeliharaan Rutin/Berkala Kendaraan Dinas/Operasional 2.3. Detailed Engineering (DED) Pembangunan Gedung Kantor 3. Program Peningkatan Disiplin Aparatur Penyelenggaraan Program Peningkatan Disiplin Aparatur mempunyai 2 (dua) Kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau tahun anggaran 2017 yaitu : 3.1. Kegiatan Pengadaan Pakaian Khusus Hari-hari Tertentu 3.2. Kegiatan Pembinaan Fisik Dan Mental Aparatur 4. Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Aparatur Penyelenggaraan Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Aparatur mempunyai 3 (tiga) kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau tahun anggaran 2017 yaitu :
  • 50. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 39 4.1. Kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Formal 4.2. Kegiatan Diklat Fungsional Teknis 4.3. Kegiatan Koordinasi, Sinkronisasi dan Sosialisasi Perencanaan Rumah Sakit Jiwa Tampan 5. Program Peningkatan Pengembangan Sistim Pelaporan Pencapaian Kinerja dan Keuangan Penyelenggaraan Program Peningkatan Pengembangan Sistem Pelaporan Pencapaian Kinerja dan Keuangan mempunyai 4 (empat) kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau tahun anggaran 2017 yaitu : 5.1. Kegiatan Penyusunan Laporan Capaian Kinerja Dan Ikhtisar Realisasi Kinerja SKPD 5.2. Kegiatan Penyusunan Pelaporan Keuangan Akhir Tahun 5.3. Kegiatan Penyusunan Rencana Kerja SKPD 5.4. Kegiatan Penyusunan Rencana Bisnis Anggaran BLUD C. Rencana Aksi Tahun 2017 Setelah ditandatanganinya perjanjian kinerja pejabat esselon II,III dan IV maka dibuatlah rencana aksi atas perjanjian kinerja tersebut untuk pelaksanaan kegiatan pada tahun 2017 agar pelaksanaan pada tahun 2017 dilaksanakan sesuai dengan perencanaannya. Rencana aksi masing-masing direktorat,bidang dan bagian dapat dilihat pada lampiran 1. D. Rencana Anggaran Tahun 2017 Pengelolaan Keuangan Rumah Sakit Jiwa Tampan berdasarkan pada Sistem Keuangan Daerah Provinsi Riau yang berdasarkan Peraturan Gubernur No 54 Tahun 2007 tentang Sistem dan Prosedur Pengelolaan Keuangan Daerah Provinsi Riau. Peraturan Gubernur tersebut dijabarkan dengan Penunjukan Pejabat Pelaksana Pengelola Keuangan Daerah pada Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun Anggaran 2017 sesuai surat Keputusan Gubernur No: Kpts.35/I/2012. Para pengelola keuangan bertanggungjawab atas pengelolaan keuangan RS Jiwa Tampan.
  • 51. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 40 Untuk melaksanakan Program/kegiatan yang dituangkan pada Dokumen Pelaksanaan Anggaran Satuan Kerja Perangkat Daerah (DPA- SKPD) yang telah disahkan pada tanggal 15 Januari 2017 dan telah dibuat perencanannya sesuai dengan rencana aksi masing-masing bidang, bagian dan subbangiannya. Direktur Rumah Sakit Jiwa Tampan selaku Pengguna Anggaran menerbitkan Surat Keputusan Direktur Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau tentang Penunjukan Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) Rumah sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau No.121/RSJT-TU/SK/78.04 tanggal 05 Agustus 2017 dan Surat Keputusan Direktur Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau tentang Penunjukan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Rumah sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau No.121/RSJT-TU/SK/78.04. E. Target dan Realisasi Pendapatan Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun Anggaran 2017 telah melaksanakan BLUD RSUD target dan reaalisasi pendapatan Rumah Sakit Jiwa Tampan pada tahun 2017 dapat dilihat Pada Tabel 2.3 dibawah ini: Tabel 3 SUMBER PENDAPATAN RUMAH SAKIT JIWA TAMPAN TAHUN 2017 NO SUMBER PENDAPATAN TA 2016 TA 2017 ANGGARAN REALISASI % ANGGARAN REALISASI % 1 Pendapatan Jasa Layanan 15,384,093,000.00 15,725,829,546.00 102.22 15,852,505,000.00 21,791,106,463.00 137.46 2 Hasil Kerjasama 190,494,000.00 330,420,400.00 173.45 196,250,000.00 212,068,264.00 108.06 3 Lain-lain Pendapatan BLUD yang Sah 432,413,000.00 383,667,108.46 88.73 445,350,000.00 968,675,956.92 217.51 Total Pendapatan 16,007,000,000.00 16,439,917,054.46 102.70 16,494,105,000.00 22,971,850,683.92 139.27 Pada tabel diatas dapat dilihat bahwa pendapata RS Jiwa Tampan dapat melebihi target yang ditetapkan dan mengalami peningkatan pendapatan dibandingkan tahun sebelumnya. Pada tahun 2016 realisasi pendapatan RS Jiwa Tampan 102,70% dan pada tahun 2017 meningkat menjadi 139,27% dengan selisih pendapatan Rp. 6.531.933.629,46 (enam milyar lima ratus tiga puluh satu juta sembilan ratus tiga puluh tiga ribu enam ratus dua puluh sembilan koma empat puluh enam rupiah). Peningkatan pendapatan dapat menjadi indikator
  • 52. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 41 peningkatan mutu pelayanan Rumah Sakit. Dengan meningkatnya pelayanan Rumah Sakit Jiwa Tampan pada masyarakat maka masyarakat akan mempercayakan urusan kesehatannya pada Rumah Sakit Jiwa Tampan. Serta dengan penambahan jenis pelayanan RumahSakit Jiwa Tampan seperti Poliklinik spesialis penyakit dalam, poliklinik kulit kelamin serta poliklinik.
  • 53. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 42 BAB III AKUNTABILITAS KINERJA Pengukuran kinerja dilakukan untuk membandingkan tingkat kinerja yang dicapai dengan rencana tingkat capaian (target) dengan menggunakan key performance indicator (KPI) atau indicator kunci kinerja yang telah ditetapkan. Pengukuran kinerja diperlukan untuk sampai sejauh mana realisasi atau capaian kinerja yang berhasil dilakukan oleh RSJ Tampan dalam kurun waktu Januari sampai Desember 2017. Tahun 2017 merupakan tahun keempat pelaksanaan rencana strategis RSJ Tampan tahun 2014-2019. Adapun pengukuran kinerja yang dilakukan adalah dengan membandingkan realisasi capaian dengan rencana tingkat capaian (target) pada setiap indicator, sehingga diperoleh gambaran tingkat keberhasilan masing-masing indicator. Berdasarkan pengukuran kinerja tersebut diperoleh informasi masing – masing indicator kinerja (KPI), sehingga dapat ditindak lanjuti dalam perencanaan program / kegiatan dimasa yang akan dating agar setiap program / kegiatan dapat berhasil dan berdaya guna. Akuntabilitas kinerja dimulai dengan pengukuran kinerja yang mencakup penetapan indikator kinerja, sistem pengumpulan data kinerja, dan penetapan capaian kinerja, dilanjutkan dengan analisis capaian kinerja dan akuntabilitas keuangan sebagai dasar untuk menilai keberhasilan atau kegagalan pelaksanaan kegiatan/ program/ kebijakan sesuai dengan sasaran dan tujuan yang telah ditetapkan Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau dalam rangka mewujudkan misi dan visi Ruma Sakit Jiwa Tampan. A. Pengukuran kinerja Kerangka Pengukuran Kinerja Pengukuran kinerja digunakan sebagai dasar untuk menilai keberhasilan dan kegagalan kegiatan sesuai dengan sasaran dan tujan yang telah ditetapkan dalam rangka mewujudkan visi dan misi rumah sakit.Pengukuran dimaksud merupakan hasil dari suatu penilaian yang sistematik dan didasarkan pada kelompok indikator kinerja kegiatan yang berupa indikator-indikator masukan, keluaran, hasil, manfaat dan dampak. Penilaian tersebut tidak terlepas dari proses yang merupakan kegiatan
  • 54. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 43 mengolah masukan menjadi keluaran atau penilaian dalam proses penyusunan kebijakan/program/kegiatan yang dianggap penting dan berpengaruh terhadap pencapaian sasaran dan tujuan. Semakin tinggi realisasi menunjukan pencapaian kinerja yang semakin baik, maka digunakan rumus: Semakin tinggi realisasi menunjukan semakin rendah pencapaian kinerja, maka digunakan rumus: Pengukuran Kinerja digunakan sebagai dasar untuk menilai keberhasilan dan kegagalan pelaksanaan kegiatan sesuai dengan sasaran dan tujuan yang telah ditetapkan dalam rangka mewujudkan visi dan misi. Pengukuran tersebut merupakan hasil dari suatu penilaian yang sistematik dan didasarkan pada kelompok indikator kinerja kegiatan yang berupa Indikator : Masukan (input) adalah segala sesuatu yang dibutuhkan agar pelaksanaan kegiatan dan program dapat berjalan atau dalam rangka menghasilkan output, misalnya sumber daya manusia, dana, material, teknologi dan sebagainya. Keluaran (output) adalah segala sesuatu berupa produk/jasa (fisik dan/atau non fisik) sebagai hasil langsung dari pelaksanaan suatu kegiatan dan program berdasarkan masukan yang digunakan. Hasil (outcome) adalah segala sesuatu yang mencerminkan berfungsinya keluaran kegiatan pada jangka menengah.Outcomemerupakan ukuran seberapa jauh produk/ jasa dapat memenuhi kebutuhan dan harapan masyarakat. Pengukuran pencapaian kinerja dihitung dengan berorientasi pada hasil (result) dari setiap kegiatan dengan menggunakan indikator – indikator yang terukur Realisasi Rencana x 100%Persentase pencapaian Rencana tingkat capaian = Rencana – (Realisasi – Rencana) Rencana x 100% Persentase pencapaian Rencana tingkat capaian =
  • 55. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 44 dan sebagai batasan untuk mengukur kinerja maka dibuat suatu Penilaian, dengan batasan nilai sebagai berikut : 91 s/d 100 % = Sangat Baik (SB) 80 s/d 90 % = Baik (B) 50 s/d 80 % = Cukup (C) < 50 % = Kurang (K) 1. Penetapan Indikator Kinerja Indikator kinerja yang digunakan dalam mengukur kinerja Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau meliputi indikator kinerja sasaran strategis dan indikator kinerja kegiatan. Penetapan indikator kinerja didasarkan pada perkiraan yang realistis dengan memperhatikan tujuan dan sasaran yang ditetapkan serta data pendukung yang ada. Indikator kinerja sasaran strategis merupakan ukuran keberhasilan pencapaian sasaran strategis. Sedangkan indikator kinerja kegiatan terdiri dari: input, output dan outcome.Penetapan indikator kinerja beserta target capaian indikator kinerja ini mulai dilakukan pada saat perumusan rencana strategis, yaitu mulai dari penetapan tujuan dan sasaran. Dalam menetapkan indikator sasaran, digunakan indikator keberhasilan pencapaian sasaran yang terkait dengan sasaran tersebut, yaitu berupa indikator kinerja Output dan atau Outcome. 2. Sistem Pengumpulan Data Kinerja Penyusunan dan pengembangan sistem pengumpulan data kinerja Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau diarahkan untuk mendapatkan data kinerja yang akurat, lengkap, dan konsisten mengenai capaian kinerja Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau dalam rangka proses pengambilan keputusan bagi perbaikan kinerja tanpa meninggalkan prinsip-prinsip keseimbangan biaya dan manfaat serta efesiensi, keekonomisan dan efektivitas. Dalam sistem pengumpulan data kinerja di Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau sudah terdapat pokja yang mempunyai tupoksi sebagai pengumpul data kinerja indikator Rumah Sakit Jiwa Tampan yaitu pokja PMKP,(Peningkatan Mutu dan Keselamatan Pasien) yangg didapat dari unit-unit yang bertanggung
  • 56. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 45 jawab menyelenggarakan catatan atau hal-hal lain yang berhubungan dengan data yang dibutuhkan untuk pengukuran kinerja. 3. Penetapan Capaian Kinerja Pengukuran ini dilakukan dengan membandingkan antara capaian indikator kinerja meliputi Input, Output, dan Outcome, antara yang direncanakan (diharapkan) dengan realisasinya, atau antara rencana kinerja (performance plan) yang diinginkan dengan realisasi kinerja (performance result) yang dicapai Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau. Kemudian dilakukan analisis terhadap penyebab terjadinya celah kinerja (performance gap). B. Analisis Capaian Kinerja Analisis pencapaian kinerja dilakukan dengan membandingkan kinerja realisasi dengan kinerja yang direncanakan pada tahun 2017 dan pembandingan kinerja realisasi dengan kinerja tahun sebelumnya, sedangkan pembandingan kinerja Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau dengan kinerja instansi lain yang sejenis belum dapat dilakukan karena data-data yang diperlukan belum tersedia. Dimasa mendatang, analisis pencapaian kinerja diharapkan sudah dapat dilengkapi dengan pembandingan- pembandingan seperti tersebut di atas, agar informasi kinerja yang dihasilkan dapat lebih bermanfaat dan memiliki nilai tambah. Analisis Capaian Kinerja Realisasi dengan Kinerja yang Direncanakan. Analisis capaian kinerja Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau dengan membandingkan antara rencana/target dengan realisasi untuk masing-masing kelompok indikator kinerja sasaran, sebagai berikut: 1. SASARAN PERTAMA Meningkatnya kualitas pelayanan terhadap pasien dan keluarga pasien, Adapun capaian indikator kinerja Sasaran beserta target dan realisasinya, adalah sebagai berikut :
  • 57. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 46 Tabel 4 Sasaran Pertama Dari tabel diatas dapat dilihat kinerja Rumah Sakit Jiwa Tampan dalam sasarannya meningkatnya kualitas pelayanan terhadap pasien dan keluarga pasien sudah dapat dicapai sebagian,untuk itu perlu dilakukan peningkatan pmutu pelayanan di lingkungan Rumah Sakit Jiwa Tampan, berikut capaian dari indikator sasaran: 1) Indeks kepuasan pelanggan pada tahun 2016 penilaiannya indikatornya dilakukan berdasarkan instalasi dengan capaian keseluruhan 86,47% dan pada tahun 2017 capaian kepuasan masyarakat nya adalah 82,69% mengalami sedikit penurunan tetapi sudah mencapai target yang ditetapkan yaitu 80% 2) Lama hari perawatan pasien (ALOS) capaian pada tahun 2017 yaitu 35 hari mengalami kenaikan dari tahun 2016 yang capaiannya masih 40 hari ini terjadi karena program pemulangan pasien dalam dan luar kota sudah dilakukan dengan baik serta adanya panti bina laras dinas sosial Provinsi Riau.
  • 58. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 47 3) Angka kejadian re-admision pasien gangguan jiwa dalam waktu kurang dari 1 bulan capaian tahun 2017 yaitu 97,41% sudah mencapai target 95% dan mengalami kenaikan capaian dari tahun 2016 capaian 97,40%, capaian ini bisa bagus dan lebih baik dikarenakan adanya edukasi kepada pasien dan keluarga pasien. 4) Indkator Tidak adanya kejadian pasien melarikan diricapai tahun 2017 yaitu 98,7% sudah mencapai target 985 dan mengalami kenaikan dari tahun 2016 capiannya 98% ini disebabkan tingginya kepedulian seluruh petugas serta kerja yang bagus oleh security dilingkungan Rumah Sakit Jiwa Tampan. 5) Persentase pasien yang dapat ditenangkan kurang dari 48 jam capaian tahun 2017 yaitu 55,08% masih kurang dari target 75% dan mengalami sedikit penurunan capaian dari tahun 2016 yaitu 76% ini disebabkan terjadinya peningkatan jumlah pasien yang masuk dan peningkatan BOR beberapa bulan terakhir diruang UPIP sehingga mempengaruhi pasien yang bisa ditenangkan dalam 48 jam awal penanganan. 6) tidak ada kejadian kematian pasien gangguan jiwa karena bunuh diri disetiap tahunnya selalu mencapai target yaitu 100% karena tidak boleh ada kematian pasien akibat bunuh diri. 7) Penerapan asuhan keperawatan (MPKP)terjadi peningkatan capaian tahun 2017 yaitu 93,49% dari tahun 2016 yaitu 92% yang hampir mencapai target yang ditetapkan yaitu 95%, sudah terdapat peningkatan persentase dokumentasi asuhan keperawatan yang dilakukan terhadap pasien rawat inap. 8) Indikator pasien yang kembali ke perawatan intensif kurang dari 72 jam terjadi peningkatan capaian pada tahun 2017 yaitu 1,45% dari tahun 2016 yaitu 1% ini terjadi karena pasien yang telah tenang dan sudah dipindahkan keruangan tenang atau intermediet kembali gelisah sehingga harus kembali keperawatan intensif. 9) Kejadian pasien pulang paksatahun 2016 capainya 0% dan tahun 2017 capaiannya 1,01% dari target 0% ini ada kejadian beberapa pasien yang dibawa pulang/dikeluarkan dari rawat inap sebelum diizinkan oleh DPJP. 10) Tidak adanya kejadian pasien cedera di rawat inap.capaian tahun 2016 99,865 dantahun 2017 mengalami penurunan capaian yaitu 98,97% ini dikarenakan adanya beberapa pasien yang cedera ringan pada saat dirawat.
  • 59. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 48 11) Tidak adanya Pasien yang dilakukan difiksasi pada tahun 2016 capaiannya 99,40% dan tahun 2017 mengalami penurunan capaiannya 81,76% dengan target 100% ini terjadi karena peningkatan persentase pasien yang dapat ditenangkandalam 48 jam pertama menurun sehingga persentase pasien yang harus difiksasi lebih dari 24 jam meningkat. 12) Waktu tunggu rawat jalan kurang dari 60 menit,pada tahun 2017 capaiannya 73,17% menurun dari tahun 2016 yang mana capainnya 76% dan belum mencapai target yaitu 90% dikarenakan kurangnya petugas untuk bagian perifikasi administrasi Jamkesmas dan Jamkesda, sehingga untuk perifikasi menghabiskan waktu sekitar 10 menit. Meningkatnya capaian – capaian indikator kinerja tergambar dalam meningkatnya kunjungan pasien rawat jalan dan rawat inap dari tahun 2016 ke tahun 2017 seperti pada grafik dibawah ini. DATA KUNJUNGAN RAWAT JALAN TAHUN 2016 DAN TAHUN 2017 0 5000 10000 15000 20000 25000 30000 TAHUN 2016 TAHUN 2017 22954 28677 No Jenis Kunjungan Jumlah 1 Tahun 2016 22954 2 Tahun 2017 28.677 TOTAL 51631
  • 60. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 49 KUJUNGAN RAWAT INAP TAHUN 2016 DAN TAHUN 2017 No Jenis Kunjungan Jumlah 1 Tahun 2016 1641 2 Tahun 2017 1887 TOTAL 3528 1500 1550 1600 1650 1700 1750 1800 1850 1900 2016 2017 1641 1887
  • 61. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 50 2. SASARAN KEDUA Meningkatnya kualitas dan kuantitas sarana / prasarana RS. Adapun capaian indikator kinerja Sasaran beserta target dan realisasinya, adalah sebagai berikut: Tabel 5 Sasaran Kedua Dari tabel diatas dengan sasaran meningkatnya kualitas dan kuantitas sarana/prasarana Rumah Sakit dilihat bahwa Rumah Sakit sudah meningkatkan kualitas dan kuantitas saran prasarana Rumah Sakit untuk meningkatkan mutu pelayanan Rumah Sakit yang mana dapat terlihat dari capaian indikator sasaranya sebagai berikut: 1) Persentase ketersediaan obat, ketersedian obat mengalami peningkatan pada tahun 2017 dengan capaian 100% dari tahun 2016 capaian 99,95% kenaikan capaian ini karena belanja obat lebih fleksibel dengan mengunakan dana BLUD sehingga lebih efisien dan efektif dalam belanja obat untuk pemenuhan kebutuhan obat Rumah Sakit Jiwa Tampan. 2) Tepenuhinya alat bahan medis dan non medis capaiannya sudah maksimal dari tahun 2016 dan tahun 2017 yaitu tercapai 100% ini berarti kebutuhan
  • 62. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 51 alat bahan medis dan non medis pada tahun 2017 sudah terpenuhi. Dikarenakan ada belanja beberapa alat kesehatan yang dimudahkan pengadaannya dengan sistem e-katalog,sehingga lebih efektif pengadaannya. 3) Persentase tersedianya bangunan atau ruang pelayanan sesuai standar,setiap tahunnya Rumah Sakit Jiwa Tampan selalu berusaha menyediakan ruangan/bangunan pelayanan yang sesuai standar salah satunya dengan pembangunan gedung IGD Terpadu pada tahun 2017. Yang mana capain ketersedian bangunan pada tahun 2016 hanya 80% dan pada tahun 2017 meningkat menjadi 85% yang mana akan selalu ditingkatkan untuk pengoptimalan pelayanan. 4) Persentase ditaatinya SOP Pelayanan Medis dan non medis sudah mencapai target yang ditetapkan dari tahun 2016 dan 2017 yaitu 95% dan tercapai 98% dan masih sama dengan tahun 2016 pada Rumah sakit Jiwa Tampan masih sama seperti tahun 2016 yaitu sebesar 98% ini berarti Rumah sakit jiwa Tampan melakukan tindakan dan pekerjaan sesuai dengan prosedur. Pada tabel dibawah ini dapat dilihat untuk Penggunaan Obat Generik dan Non Generik pada Rumah Sakit Jiwa Tampan Tahun 2017 : No Nama Resep Jumlah Pemakaian Obat Generik Jumlah Pemakaian Obat Non Generik 1 Resep Rawat Jalan Umum 15.897 4.853 2 Resep Rawat Jalan BPJS 31.199 11.318 3 Resep IGD dan Rawat Inap Umum 1.560 1.093 4 Resep IGD dan Rawat Inap BPJS 29.002 9.843 Jumlah 77.658 27.107
  • 63. LKjIP Rumah Sakit Jiwa Tampan Provinsi Riau Tahun 2017 52 Ketersedian sarana dan prasarana Rumah Sakit diantaranya dapat dilihat dari tabel jumlah ruangan rawat inap jiwa dan Napza dengan kapasitas tempat tidurnya seperti dibawah ini. No Ruang INTENS IF VIP I II III JUMLAH KET 1 UPIP 26 - - - - 26 LAKI-LAKI, PEREMPUAN 2 SIAK 1 4 4 11 20 PEREMPUAN 3 INDRAGIRI - - - 30 30 PEREMPUAN 4 KUANTAN - - - 30 30 LAKI-LAKI 5 KAMPAR - - - - 35 35 LAKI-LAKI 6 SEBAYANG - - - - 35 35 LAKI-LAKI 7 ROKAN - - 3 6 12 21 LAKI-LAKI 8 DETOK 8 - - - - 8 LAKI-LAKI 9 REHABILITA SI NAPZA - - - - 25 25 LAKI-LAKI TOTAL 34 1 7 10 178 230 3. SASARAN KETIGA Meningkatnya kualitas dan kuantitas SDM RS, adapun capaian indikator kinerja Sasaran beserta target dan realisasinya, adalah sebagai berikut : Tabel 6 Sasaran Ketiga Dari tabel sasaran meningkatnya kualitas dan kuantitas SDM rs dapat dilihat bahwa kualitas dan kuantitas Rumah Sakit pada tahun 2017 sudah mencapai dan ada yang melebihi target yang ditetapkan dengan capian indikator sebagai berikut: