SlideShare a Scribd company logo
MANAJEMEN HUTAN 
Prof. Dr. Ir. Supratman, MP. 
Prof. Dr. Ir. Syamsu Alam, MS. 
Laboratorium Kebijakan dan Kewirausahaan Kehutanan 
Fakultas Kehutanan - Universitas Hasanuddin
i 
Kata Pengantar 
Mata Kuliah ”Manajemen Hutan” merupakan salah satu mata kuliah yang wajib diikuti oleh seluruh mahasiswa Fakultas Kehutanan Universitas Hasanuddin, baik mahasiswa pada Program Studi Manajemen Hutan maupun pada Program Studi Teknologi Hasil Hutan. Rata-rata jumlah mahasiswa yang ikut pada kuliah ini adalah 120 sampai 150 orang. Untuk mengoptimalkan pencapaian tujuan pembelajaran serta untuk mempermudah mengorganisir pelaksanaan perkuliahan dengan metode Student Center Learning (SCL), sejak dua tahun terakhir ini, mahasiswa dibagi menjadi dua kelas sehingga rata-rata jumlah mahasiswa pada setiap kelas adalah 60 – 75 orang. 
Pembagian kelas tersebut membawa konsekwensi penyajian materi perkuliahan yang mungkin dapat berbeda antara satu kelas dengan kelas yang lainnya apabila dilakukan oleh dosen yang berbeda, terutama apabila jadwal kelas tersebut paralel sehingga tidak memungkinkan satu orang dosen melaksanakan kuliah di dalam dua kelas yang berbeda pada waktu yang bersamaan. Untuk mengatasi hal ini, diperlukan Buku Ajar yang menjadi pegangan bagi anggota tim pengajar dan mahasiswa di dalam pelaksanakan kuliah. 
Buku Ajar ini dihimpun dari Hand Out yang terserak yang selama ini telah digunakan oleh tim pengajar pada setiap kali perkuliahan. Hand Out tersebut diedit, ditambah, ataupun dikurangi materinya kemudian distrukturkan menjadi Bab-Bab sesuai dengan Garis-Garis Besar Rancangan Pembelajaran (GBRP) yang telah disusun sebelumnya, menghasilkan Buku Ajar yang anda baca pada saat ini. 
Ide untuk menulis Buku Ajar ini sejatinya telah lama dipikirkan, namun tidak dapat diwujudkan. Tuntutan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran serta adanya dukungan yang kuat dari Pimpinan Fakultas Kehutanan, dan pimpinan universitas pada saat ini telah memicu semangat tim pengajar untuk mewujudkan ide yang terpendam tersebut. Atas dukungan ini, kami ucapkan terima kasih. 
Harapan kami, semoga kehadiran Buku Ajar ini dapat melengkapi pustaka mahasiswa dan menjadi pemicu bagi penulis untuk menyusun Buku Ajar yang lebih berkualitas. 
Tamalanrea, Agustus 2009 
Tim Penulis
ii 
Deskripsi Singkat : 
Mata kuliah ini membahas pengertian dan ruang lingkup manajemen hutan, beberapa konsep dasar untuk pengelolaan hutan lestari, preskripsi pengelolaan hutan, konsep pengaturan hutan, dan analisis keputusan di dalam manajemen hutan. 
Tujuan Umum : 
1. Memahami konsep-konsep dasar pengelolaan hutan 
2. Mampu meningkatkan produktivitas dan dan nilai eknomi sumberdaya hutan 
3. Mampu menata unit-unit pengelolaan hutan sesuai dengan karakteristik sumberdaya hutan 
Tujuan Khusus 
1. Memahami kaidah-kaidah ilmiah pengelolaan hutan 
2. Mampu mengembangkan manfaat dan jasa sumberdaya hutan 
3. Mampu merencanakan, menganalisis, dan melaksanakan pengelolaan hutan sesuai prinsip-prinsip bisnis dan prinsip-prinsip kelestarian
iii 
DDAAFFTTAARR IISSII 
HHaallaammaann 
BBaabb II 
PPeennddaahhuulluuaann 
AA.. 
PPeennggeerrttiiaann ddaann RRuuaanngg LLiinnggkkuupp MMaannaajjeemmeenn HHuuttaann................................ 
11 
BB.. 
TTuujjuuaann ddaann FFuunnggssii MMaannaajjeemmeenn HHuuttaann........................................................................ 
33 
CC.. 
AAssppeekk--aassppeekk TTeekknniiss,, SSoossiiaall,, EEkkoonnoommii,, ddaann LLiinnggkkuunnggaann ddaallaamm MMaannaajjeemmeenn HHuuttaann.................................................................................................................................... 
44 
BBaaBB IIII 
SSeejjaarraahh PPeennggeelloollaaaann HHuuttaann 
AA.. 
PPeennaammbbaannggaann KKaayyuu ((TTiimmbbeerr eexxttrraaccttiioonn)).............................................................. 
88 
BB.. 
PPeennggeelloollaaaann KKeebbuunn KKaayyuu................................................................................................................ 
1100 
CC.. 
PPeennggeelloollaaaann SSuummbbeerrddaayyaa HHuuttaann.......................................................................................... 
1133 
DD.. 
PPeennggeelloollaaaann EEkkoossiisstteemm HHuuttaann................................................................................................ 
1166 
EE.. 
EEvvaalluuaassii PPeennggeelloollaaaann HHuuttaann........................................................................................ 
1177 
FF.. 
KKeehhuuttaannaann MMaassyyaarraakkaatt ((CCoommmmuunniittyy FFoorreessttrryy)):: KKoonnsseepp PPeennggeelloollaaaann HHuuttaann MMuuttaakkhhiirr .................................................................................................. 
1188 
GG.. 
PPeerrttaannyyaaaann ddaann TTuuggaass........................................................................................................................ 
2222 
BBAABB IIIIII 
RReevviieeww TTeeoorrii DDaassaarr PPeennggeelloollaaaann HHuuttaann 
AA.. 
KKoonnsseepp TTeeggaakkaann ddaann HHuuttaann........................................................................................................ 
2244 
BB.. 
KKoonnsseepp SSiillvviikkss,, SSiillvviikkuullttuurr,, ddaann SSttrruukkttuurr TTeeggaakkaann...................................... 
2299 
CC.. 
KKoonnsseepp RRiiaapp ((IInnccrreemmeenntt))................................................................................................................ 
3311 
DD.. 
KKoonnsseepp HHuuttaann NNoorrmmaall........................................................................................................................ 
3366 
EE.. 
KKoonnsseepp RRoottaassii.................................................................................................................................................. 
4400 
FF.. 
KKoonnsseepp KKeelleessttaarriiaann ................................................................................................................................ 
4466
iv 
BBAABB IIVV 
PPrreesskkrriippssii PPeennggeelloollaaaann HHuuttaann 
AA.. 
PPeennggeerrttiiaann PPrreesskkrriippssii PPeennggeelloollaaaann HHuuttaann.......................................................... 
5511 
BB.. 
EElleemmeenn--eelleemmeenn DDaassaarr MMeemmbbaanngguunn PPrreesskkrriippssii PPeennggeelloollaaaann HHuuttaann.......................................................................................................................................................................... 
5533 
CC.. 
BBeebbeerraappaa PPeennggeerrttiiaann............................................................................................................................ 
5588 
BBAABB VV 
UUnniitt PPeennggeelloollaaaann HHuuttaann 
AA.. 
HHiirraarrkkii WWiillaayyaahh PPeennggeelloollaaaann HHuuttaann ............................................................................ 
6611 
BB.. 
UUnniitt MMaannaajjeemmeenn HHuuttaann.................................................................................................................... 
6633 
CC.. 
OOrrggaanniissaassii UUnniitt MMaannaajjeemmeenn HHuuttaann.................................................................................. 
6666 
DD.. 
KKoonnsseepp KKeessaattuuaann PPeennggeelloollaaaann HHuuttaann ((KKPPHH)) sseebbaaggaaii SSuuaattuu UUnniitt MMaannaajjeemmeenn HHuuttaann.................................................................................................................... 
6699 
EE.. 
DDeessaaiinn UUnniitt PPeennggeelloollaaaann KKeehhuuttaannaann BBeerrbbaassiiss MMaassyyaarraakkaatt:: CCoonnttoohh KKaassuuss.................................................................................................................................................... 
7777 
BBAABB VVII 
PPeennggaattuurraann HHaassiill HHuuttaann 
AA.. 
DDaassaarr--DDaassaarr PPeennggaattuurraann HHaassiill HHuuttaann............................................................................ 
110077 
BB.. 
MMeettooddee PPeennggaattuurraann HHuuttaann SSeeuummuurr................................................................................ 
110088 
BBAABB VVIIII 
AAnnaalliissiiss KKeeppuuttuussaann MMaannaajjeemmeenn HHuuttaann 
AA.. 
KKeerraannggkkaa KKeerrjjaa uunnttuukk MMeemmbbuuaatt KKeeppuuttuussaann .................................................. 
112277 
BB.. 
PPeerrnnyyaattaaaann MMaassaallaahh ddaann PPeennuulliissaann PPeerrssaammaaaann.......................................... 
112288 
CC.. 
IIddeennttiiffiikkaassii MMaassaallaahh................................................................................................................................ 
113300
1 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
BBAABB 
PPEENNDDAAHHUULLUUAANN 
A. Pengertian dan Ruang Lingkup Manajemen Hutan 
Manajemen dapat diartikan sebagai seni, ilmu, dan proses untuk mencapai tujuan yang telah dirumuskan melalui kegiatan dengan orang lain. Manajemen Hutan, dalam pandangan luas, adalah integrasi faktor-faktor biologi, sosial, ekonomi, dan faktor-faktor lain yang mempengaruhi keputusan pengelolaan hutan. Setiap sesuatu mempengaruhi sesuatu yang lain dalam pengelolaan hutan, oleh karena itu, seseorang harus mengetahui segala sesuatu untuk membuat keputusan. Hal ini mungkin benar, tetapi hanya pada tingkatan tertentu. Pandangan yang luas tersebut tidak diadopsi pada mata kuliah ini sebab kebutuhan pengetahuan tersebut tidak mungkin dicapai dan karena keputusan manajemen hutan tidak dibuat segera saat ini, tetapi melalui proses yang panjang. 
Pada hirarki yang lebih rendah, manajemen hutan didefisikan sebagai seluruh keputusan yang dibutuhkan untuk melaksanakan kegiatan pengelolaan 
I 
Pokok Bahasan : Pendahuluan 
Tujuan Umum : Memahami pengertian dan ruang lingkup manajemen hutan 
Tujuan Instruksional Khusus : Selesai mempelajari Bab I, mahasiswa/i mampu menjelaskan: (1) pengertian dan ruang lingkup manajemen hutan, (2) tujuan dan fungsi manajemen hutan, (3) aspek- aspek teknis, sosial, ekonomi, dan lingkungan manejemen hutan 
.
2 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
hutan secara berkelanjutan. Pengertian ini lebih banyak berfokus pada pengetahuan yang digunakan secara langsung untuk mengelola suatu areal hutan. Hal ini berarti bahwa personal manajemen adalah bagian dari manajemen hutan karena manajemen hutan menggunakan orang, mechanical enggineering adalah juga bagian dari manajemen hutan karena dalam manajemen hutan menggunakan mesin-mesin. Kadang-kadang interaksi sosial juga termasuk bagian dari manajemen hutan. Pengertian yang kedua ini juga tidak diadopsi pada mata kuliah ini karena pengetahuan yang dibutuhkan untuk pengambilan keputusan tersebut tidak mesti dikuasai oleh manajer hutan, akan tetapi dapat saja diperoleh melalui tenaga ahli yang dipekerjakan atau disewa sebagai konsultan. 
Secara historis, manajemen hutan pada dasarnya terkait dengan aspek biologi dan aspek silvikultur dari hutan. Defenisi ini diturunkan dari filosofi biologi sebagai aspek dasarnya. Kadang-kadang defenisi manajemen hutan juga mencakup pengelolaan daerah aliran sungai (DAS), inventarisasi, dan aspek- aspek kehutanan yang lain. Hal ini semua merupakan bagian integral dari manajemen hutan. Namun demikian, sebagai suatu profesi, ilmu manajemen hutan telah berkembang menjadi suatu bidang yang terpisah dari aspek-aspek tersebut di atas. 
Materi Mata Kuliah Manajemen Hutan yang ditulis di dalam buku ajar ini membatasi kajiannya pada dua hal yaitu: (1) mengkaji kaidah-kaidah ilmiah pengelolaan hutan, dan (2) mengkaji aspek-aspek teknis membangun dan mengelola unit-unit pengelolaan hutan. Oleh karena itu, pengertian manajemen hutan yang diadopsi pada mata kuliah ini adalah aplikasi prinsip-prinsip ilmiah dan teknis kehutanan dengan mempertimbangkan prinsip-prinsip bisnis dan sosial untuk mencapai satu atau beberapa tujuan. Aspek-aspek Sosial, Bisnis, dan Teknis dalam Mengelola Hutan, disajikan pada Tabel 1.
3 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
Tabel 1. Aspek-Aspek Sosial, Bisnis, dan Teknis dalam Mengelola Hutan 
No. 
Aspek Sosial dan Bisnis 
Aspek Teknis 
1. 
Ekonomi 
Silvika dan Silvikultur 
2. 
Organisasi dan Administrasi 
Inventarisasi 
3. 
Keuangan 
Logging 
4. 
Akuntansi 
Teknologi Kayu 
5. 
Statistik 
Patrhology 
6. 
Pemasaran 
Entomology 
7. 
Hukum Bisnis 
Perlindungan Hutan 
8. 
Perburuhan 
Wildlife 
9. 
Real Estate 
Rekreasi Hutan 
10. 
Ilmu social dan Politik 
Civil Enginering 
Tidak seorangpun yang bisa menguasai semua bidang ilmu tersebut di atas, dan hal ini menggambarkan bahwa manajemen hutan dalam pelaksanaannya bersifat kolektif. Seorang manajer hutan perlu memiliki pengetahuan dasar dan aplikasi dari semua bidang ilmu di atas dan menguasainya sebisa mungkin. 
B. Tujuan dan Fungsi Manajemen Hutan 
1. Tujuan Manajemen Hutan 
Hutan dikelola untuk tujuan serbaguna, dengan tujuan akhir adalah untuk mendapatkan nilai manfaat bersih total yang paling tinggi. Pengelolaan hutan untuk tujuan produksi kayu, harus memperhatikan dan mendukung (compatible) tujuan lain, seperti DAS, wildlife, rekreasi, dll. Pada beberapa kasus, penggunaan kawasan hutan bertentangan (incompatible) dengan tujuan pengelolaan yang lain seperti pengelolaan areal penggembalaan di dalam kawasan hutan terkadang tidak compatible dengan pengelolaan hutan untuk tujuan produksi kayu. Hal ini mengharuskan pengelola hutan membuat keputusan tentang prioritas penggunaan lahan hutan. Manajemen hutan membutuhkan pengkajian dan aplikasi teknik-teknik analisis untuk membantu memilih alternatif manajemen yang memberikan kontribusi terbaik bagi pencapaian tujuan pengelolaan hutan.
4 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
Tujuan pengelolaan hutan sangat tergantung pada tujuan pemilik hutan dan situasi ekonomi yang ada pada wilayah dimana hutan tersebut berada. Pada kawasan hutan negara, tujuan pengelolaan hutan sangat ditentukan oleh faktor politik dan tingkat kepentingan terhadap areal hutan. Tingkat kepentingan tersebut terkadang tidak dapat diukur dalam satuan ukuran nilai uang. Pengelolaan hutan negara biasanya lebih banyak difokuskan pada perlindungan tata air yang dibayar dengan kelestarian supply air, dan dikeola dengan tujuan serba guna. Sedangkan hutan milik dikelola dengan tujuan untuk menghasilkan barang dan jasa yang biasanya terfokus pada total produksi dan total benefit yang dapat diperoleh dari lahan hutan tersebut. 
2. Fungsi Manajemen Hutan 
Pengelolaan hutan lestari harus mencakup beberapa fungsi yaitu fungsi teknis, komersil, finansial, personial, fungsi administrasi, dan fungsi kepemimpinan. Fungsi teknis dalam manajemen hutan diarahkan untuk mencapai tujuan teknis, fungsi komersiil untuk mencapai tujuan ekonomi (berkaitan dengan pasar), fungsi finansiil untuk mencapai tujuan finansial (berkaitan dengan biaya dan pendapatan), fungsi personil berkaitan dengan kuantitas dan kualitas sumberdaya manusia (SDM), fungsi administrasi merupakan fungsi penunjang, berkaitan dengan pengembangan, dan fungsi kepemimpinan berkaitan dengan unsur-unsur manajemen (POAC). 
C. Aspek-aspek Teknis, Sosial, Ekonomi, dan Lingkungan dalam Manajemen Hutan 
Untuk merlaksanakan fungsi-fungsi tersebut di lapangan, seorang manajer hutan harus memperhatikan aspek-aspek teknis, sosial, ekonomi, dan lingkungan, sebagai berikut: 
1. Aspek Teknis 
Kegiatan manajemen hutan pada dasarnya berkaitan dengan pemanfaatan hutan sebagai sumberdaya alam dan sebagai suatu ekosistem. Kegiatan manajemen hutan akan dan harus berkaitan dengan kegiatan-kegiatan teknis yaitu, penanaman, pemeliharaan, perlinduingan hutan, pemanenan hutan,
5 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
pengolahan hasil hutan (industri pengolahan hasil hutan, dan pemasaran hasil hutan. Untuk dapat mewujudkan aspek-aspek tersebut di atas dalam pelaksanaan kegiatan manajemen hutan secara operasional di lapangan diperlukan penguasaan pengetahuan teknis kehutanan. 
2. Aspek Sosial Ekonomi 
Kegiatan manajemen hutan pada dasarnya adalah kegiatan pengusahaan hutan. Oleh karena itu, aspek-aspek perusahaan yaitu aspek ekonomi dan aspek keuangan sangat erat hubungannya dengan manajemen hutan. 
Untuk dapat melaksanakan dan mewujudkan aspek teknis manajemen hutan, dibutuhkan investasi (SDM, peralatan dan teknologi) dan analisis-analisis ekonomi dan finansial. Hal ini terutama karena manajemen hutan berkaitan dengan dimensi waktu yang panjang untuk dapat menghasilkan produk serta harus bertumpu pada prinsip kelestarian sebagai prinsip dasar pengelolaan hutan. Untuk dapat mewujudkan manajemen hutan lestari diperlukan adanya perencanaan yang efisien dan rasional. 
3. Aspek Lingkungan 
Pengelolaan hutan disamping memanfaatkan hutan sebagai sumberdaya alam, harus pula memperhatikan sisi lain dari hutan yaitu sebagai Ekosistem (ekosistem hutan). 
Secara operasional, pengelolaan hutan akan memanfaatkan ekosistem hutan. Ini berarti bahwa dalam manajemen hutan harus diperhatikan pula pengaruh pemanfaatan tersebut terhadap komponen ekosistem hutan yang terdiri dari “tanah-biologi hutan-iklim/lingkungan”. 
Pengelolaan hutan utamanya hutan alam tropis lembab (tropical rain forest) yang kaya akan jenis penyusun tegakannya, harus diperhatikan pula adanya “keanekaragaman hayati” didalamnya dalam perspektif jangka panjang.
6 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
Latihan Soal-soal: 
1. Jelaskan pengertian dan ruang lingkup mata kuliah manajemen hutan 
2. Jelaskan tujuan dan fungsi manajemen hutan 
3. Jelaskan aspek-aspek teknis, sosial, ekonomi, dan lingkungan manejemen hutan 
Rujukan: 
Davis, K.P. 1978. Forest Management (Valuation and Regulatino). Mc. Graw-Hill, Inc. Manila. 
Junus. M. 1984. Dasar Umum Ilmu Kehutanan. Buku I. Badan Kerjasama Perguruan Tinggi Indonesia Timur. LEPHAS 
Leuschener. W. A. 1984. Introduction to Forest Resource Management. Joh Wiley and Sons. Inc. 
Lawrence. S. D., K.N. Johnson. 1987. Forest Managament. Mc. Graw-Hill. Inc. 
Soedirman. S. 1997. Buku Ajar Manajemen Hutan. Fakultas Kehutanan, Universitas Mulawarman. Samarinda
7 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
BAB 
SEJARAH PENGELOLAAN HUTAN 
Secara garis besar, bentuk pengusahaan hutan yang pernah dilakukan, 
khususnya di negara- negara maju, dari dulu sampai sekarang dapat dibedakan 
menjadi tiga atau empat macam (Simon, 1999), yaitu: (1) penambangan kayu, 
(2) pengelolaan hutan tanaman, (3) pengelolaan sumberdaya hutan, dan (4) 
pengelolaan ekosistem hutan. 
Penambangan kayu dan pengelolaan hutan tanaman tergolong pada 
strategi kehutanan konvensional, sedangkan pengelolaan sumberdaya hutan 
dan pengelolaan ekosistem hutan termasuk dalam strategi kehutanan sosial. 
Perbedaan pokok antara kedua strategi pengelolaan hutan tersebut terletak pada 
tujuan pengelolaan dan system perencanaan yang digunakan, dengan segala 
konsekuensi dan implikasinya. 
Wilayah 
Pengelolaan 
Provinsi 
Wilayah 
Pengelolaan 
Kabupaten 
Unit 
Pengelolaan 
Kriteria Kelembagaan 
II 
Pokok Bahasan : Sejarah Pengelolaan Hutan 
Tujuan Umum : Memahami sejarah pengelolaan hutan 
nasional dan dunia 
Tujuan Instruksional Khusus : Selesai mempelajari Bab I, mahasiswa/i 
mampu: (1) menjelaskan perkembangan 
sejarah pengelolaan hutan, (2) mengevaluasi 
sejarah pengelolaan hutan, dan (3) 
menjelaskan konsep pengelolaan hutan 
mutakhir.
8 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
Pengelolaan hutan berarti pemanfaatan fungsi hutan untuk memenuhi kebutuhan manusia secara maksimal. Pada waktu masyarakat manusia belum mengenal hubungan komersil secara luas, hutan hanya dimanfaatkan sebagai tempat untuk mengambil bahan makanan, nabati ataupun hewani, atau tempat mengambil kayu untuk membuat rumah tempat tinggal dan untuk sumber energy. Hutan juga sering ditebang untuk memperluas tempat pemukiman, lahan pertanian, atau mengamankan wilayah dari gangguan binatang buas. 
A. Penambangan Kayu (Timber extraction) 
1. Penambangan kayu di Lembah Eufrat dan Tigris 
Penambangan kayu di daerah ini sudah dimulai dilakukan sekitar tahun 2000 SM, yaitu pada masa kerajaan Babylonia. Karena sudah berlangsung lama, maka sangat sedikit informasi yang tersedia untuk melukiskan lebih mendalam tentang penambangan kayu di Babylonia ini beserta kerusakan hutan yang ditimbulkannya. 
Salah satu cirri kejayaan suatu negara adalah tingginya intensitas perdagangan yang dilakukan masyarakat negara tersebut, termasuk perdagangan kayu. Secara konvensional, kayu diperlukan untuk bahan konstruksi rumah, alat-alat pertanian dan alat transportasi darat maupun air. 
Karena tidak diikuti dengan usaha permudaan kembali, maka timber extraction di Mesopotamia ini berakhir dengan kehancuran hutan. Bahkan begitu beratnya tingkat kerusakan hutan tersebut , daerah yang semula terkenal dengan kesuburannya itu akhirnya sebagian berubah menjadi padang rumput, bahkan padang pasir sampai sekarang. 
2. Penambangan Kayu di Eropa Tengah dan Barat 
Penambangan kayu di daerah ini mulai dilakukan sekitar abad ke-3, yaitu pada waktu kekaisaran Romawi mulai mengembangkan wilayah jajahannya ke seluruh Eropa Tengah dan Barat. Negara yang paling banyak mengalami kegiatan ini, dan oleh karena itu juga paling besar menerima dampak negative, adalah Jerman. Jalan raya yang menghubungkan Roma-Frankfurt sekarang ini adalah jalan yang dulu digunakan untuk kepentingan mengontrol daerah jajahan
9 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
itu oleh Romawi, di sepanjang jalan ini relatif lebih banyak jumlah kota atau pusat pemukiman, yang dulu merupakan pusat-pusat kegiatan penebangan kayu dan pos-pos untuk mengontrol daerah jajahan. 
Perkembangan pengelolaan hutan yang sangat berarti sehubungan dengan kerusakan hutan akibat penambangan kayu di Eropa Tengah dan Barat adalah diumumkannnya Undang-Undang Kehutanan di Perancis, terkenal dengan Ordonance de Melun , pada tahun 1376 oleh raja LUIS XIV (OSMASTON, 1966 dalam SIMON, 1999). 
Untuk mendukung kegiatan pengelolaan hutan yang baik, seperti yang dikehendaki oleh jiwa Undang-Undang itu, kemudian Perancis mendirikan sekolah kehutanan. Di sini barangkali pengeruh Universitas Al Hambra di Cordoba memang ada, karena banyak pula pemuda Perancis yang kemudian ikut menuntut ilmu ke Spanyol. 
Setelah Ordonance de Melun pada 482 Kerajaan Inggris juga mengeluarkan Forest Act , yang kemudian disempurnakan lagi pada Tahun 1543 (OSMASTON, 1966 dalam SIMON, 1999). Pada periode berikutnya, pendidikan kehutanan lebih berkembang di Jerman. Akademi kehutanan di Tarrant dikenal sebagai sekolah tinggi kehutanan yang pertama di dunia. Oleh karena itu, secara konsepsional Jerman juga tampil menjadi negara yang berhasil memperbaiki kerusakan hutan akibat penambangan kayu di Eropa. Masalah ini akan dibahas lagi dalam paragraf-paragraf selanjutnya. 
3. Penambangan Kayu di Indonesia 
Penambangan kayu di Eropa dilakukan oleh pemerintah kolonial. Hal ini terulang lagi di Negara-negara Asia, Afrika dan Amerika latin sampai masa perang dunia II. Bnagsa-bangsa Eropa banyak yang keluar dari tanah airnya mencari tanah jajahan, seperti Inggris, Spanyol Italia, bahkan juga bangsa- bangsa kecil seperti Belanda, Belgia dan Portugal. 
Di negara jajahan itu, para penjajah menguras sumberdaya apa saja yang dapat dijual dengan memperoleh kekayaan, termasuk hutan. Itu pulalah yang dilakukan Belanda di Indonesia. Oleh karena itu, penjajah bangsa Belanda juga sangat giat melakukan penambangan kayu.
10 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
B. Pengelolaan Kebun Kayu 
Kerusakan hutan akibat Timber extraction kemudian mulai dipikirkan benar-benar agar tidak berkepanjangan. Bahkan, kerusakan hutan telah menyadarkan orang Jerman akan perlunya permudaan kembali kawasan hutan bekas tebangan agar produksi kayu dapat lestari. Oleh karena itu, salah satu hikmah yang dirumuskan Jerman dari tragedy kerusakan hutan itu adalah munculnya istilah kelestarian hasil, yang konon sudah mulai dikenal pada abad ke-9. 
Istilah kelestarian hasil telah mendorong perlu adanya pengaturan tebangan yang baik sehingga jumlah hasil kayu yang dipungut setiap tahun tidak terlalu bervariasi. Dari sini, selanjutnya rimbawan Jerman berhasil menemukan berbagai macam metode pengaturan hasil yang dipergunakan untuk mengatur etat tebangan. Adanya metode permudaan dan metode pengaturan hasil ini, setelah jangka waktu yang cukup panjang, membentuk elemen-elemen pengelolaan hutan modern yang berlandaskan pada kelestarian hasil hutan (sustained yield principles). Berdasarkan semua pengalaman tersebut, maka pada tahun 1816 HEINRICH VON COTTA dapat menyelesaikan sebuah buku yang berjudul Anweisung zum Waldbau (petunjuk silvikultur). Dlam tulisannya, COTTA menjelaskan secara sistematik metode pengaturan hasil yang sudah dipraktekkan secara luas di Jerman sejak beberapa abad terakhir. Oleh karena itu, selanjutnya dikenal ada metode COTTA atau metode Periodik Blok, yang nama aslinya adalah Periodic Yields with A Regeneration Block method. 
Beberapa waktu sebelumnya GEORG LUDWIG HARTIG, guru COTTA, telah menulis buku yang menerangkan perlunya pembagian wilayah sebagai dasar penyusunan organisasi lapangan untuk menyelenggarakan pengelolaan hutan yang efisien. Dalam tulisan HARTIG itu, juga ditekankan perlunya pembuatan hutan monokultur dengan system silvikultur tebang habis dengan permudaan buatan. Walaupun ide HARTIG tentang hutan monokultur itu segera ditentang pada ekolog dan rimbawan konservasionis, misalnya KARL HAYER (MANAN, 1988 dalam SIMON, 1999), karena alas an perkembangan hama dan
11 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
penyakit tetapi para praktisi kehutanan lebih menyukai metode HARTIG karena monokultur lebih mudah dalam perencanaan dan pelaksanaannya. Nampaknya, monokultur juga akan menghasilkan kayu lebih tinggi karena jumlah pohon komersial yang ditanam perhektar lebih baik. 
Pada awal abd ke-18, yaitu pada tahun 1710, seorang ahli kehutanan Jerman lainnya, HANS CARL VON CARLOWITZ, menulis buku dengan judul Silvicultura economika (ekonomi silvikultur). Di dalam buku ini, CARLOWITZ menerangkan keuntungan yang diperoleh dari penanaman hutan satu jenis (monokultur) untuk mewujudkan apa yang dinamakan Sustained yield forestry. Gagasan CARLOWITZ inilah yang dielaborasi lebih lanjut oleh HARTIG dan muridnya COTTA. 
Gagasan hutan tanaman monokultur dengan 1 daur itu menjadi lebih kokoh lagi setelah pada tahun 1849 FAUSTMAN menulis rumus daur dinansial. Dengan dirumuskannya system pengelolaan hutan seperti itu, seolah-olah Jerman telah memproklamirkan system pengelolaan kebun kayu, yang kelak menjadi acuan pembangunan hutan di seluruh dunia. Selanjutnya, semua kegiatan teknik kehutanan mulai dari pembuatan tanaman pemeliharaan sampai pemanenan dengan segala kelengkapannya terus mengalami kemajuan. Paling tidak selama lebih dari dua abad, yaitu abad ke-18 sampai pertengahan abad ke- 20, Jerman memang menjadi kiblat ilmu kehutanan seluruh negara di dunia (PELUSO, 1993). Di Indonesia, system Jerman diterapkan untuk membangun hutan jati yang rusak akibat timber extraction selama masa VOC dan awal pemerintahan Hindia Belanda. 
Ciri-ciri system pengelolaan hutan dari Jerman tersebut adalah: 
 Pada umumnya merupakan hutan tanaman monokultur dengan system silvikultur tebang habis dan permudaan buatan. 
 Karena monokultur, maka untuk kesederhanaan dalam perencanaan digunakan konsep Kelas Perusahaan (Planning unit) yang sekaligus berlaku sebagai alat pengendali kelestarian hasil.
12 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
 Satuan kelas perusahaan adalah unit perencanaan yang dinamakan Bagian Hutan, yang untuk hutan jati di Jawa luasnya berkisar antara 4.000 – 6.000 ha. 
 Untuk pengaturan hasil digunakan konsep daur tunggal. Pada mulanya daur tunggal itu ditetapkan dengan criteria teknik, tetapi kemudian diganti dengan daur financial setelah FAUSTMANN menemukan rumus perhitungan yang monumental pada tahun 1949. 
Konsep pengelolaan hutan yang dimaksudkan itu berkembang pesat sejak abad ke-17, terutama karena beberapa keuntungan yang secara teoritik memang cukup memberi harapan, yaitu: 
 Perencanaannya sederhana dan oleh karena itu mudah dan murah. 
 Pelaksanaan pengelolaan juga lebih mudah dan biaya yang murah sehingga diharapkan diperoleh keuntungan uang yang tinggi. 
 Konsep kelas perusahaan menguntungkan bagi pengadaan bahan baku industry yang pada waktu itu di Jerman masih terbatas menggunakan jenis tertentu saja. 
Walaupun konsep yang ditentukan dengan lebih memperhatikan kepentingan ekonomi itu sejak awal sudah ditentang oleh ekolog dan kaum konservasionis, tetapi sebagaimana lazimnya, pertimbangan ekonomi hampir selalu diunggulkan karena jangkauan waktunya hanya untuk jangka pendek, dibanding dengan pertimbangan lingkungan yang relatif lebih abstrak dan bersifat jangka panjang. Kekurangan-kekurangan system tersebut: 
 Tegakan monokultur rentan terhadap gangguan hama dan penyakit karena keragaman hayati menjadi sangat miskin sehingga ekosistem hutan tidak lagi stabil. 
 Fungsi perlindungan terhadap lingkungan berkurang banyak karena pembangunan hutan hanya ditekankan pada produktivitas kayu yang setinggi mungkin. 
 Tidak dapat memaksimumkan produktivitas kawasan hutan karena system pengelolaan seragam untuk areal yang relative luas (satu kelas perusahaan),
13 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
tanpa memperhatikan ragam sifat fisik wilayah, pengaruh social ekonomi masyarakat, dan potensi pasar. 
Dengan berkembangnya ilmu pengetahuan masyarakat, termasuk di negara sedang berkembang yang dulu merupakan Negara jajahan bangsa- bangsa Eropa, kekurangan hutan tanaman monokultur semakin dapat dipahami secara luas. Di lain pihak, kemajuan teknologi yang selalu menyertai pembangunan di mana pun, justru menuntut peran hutan sebagai pelindung ekosistem dan lingkungan hidup. Di samping itu juga dituntut agar fungsi hutan untuk menjadi sumberdaya yang selalu menyajikan berbagai macam keperluan masyarakat, seperti yang diberikan oleh hutan alam klimaks, dapat diwujudkan kembali. 
C. Pengelolaan Sumberdaya Hutan 
Pengelolaan hutan untuk menghasilkan kayu berkembang pesat di negara-negara maju, khususnya Eropa Barat dan Amerika Utara, sepanjang abad ke-18 dan 19. Sistem pengelolaan kebun kayu itu, yang menempatkan kelesatarian hasil sebagai landasannya, dikenal sebagai sistem pengelolaan hutan modern. Di Jawa, system tersebut juga dapat dilaksanakan dengan sukses untuk membuat hutan tanaman jati. Landasan politis ini telah digariskan oleh DAENDELS tahun 1811, persiapannya dirumuskan Tim MOLLIER yang mulai bekerja pada tahun 1849, sedangkan pelaksanaan operasionalnya baru berjalan mulai tahun 1898 setelah usulan BRUINSMA tentang organisasi territorial yang dinamakan vesterij diterima oleh pemerintah pada tahun 1892 (LUGT, 1933 dalam SIMON, 1999). 
Pada waktu sistem Timber Management itu dirumuskan, keadaan social ekonomi masyarakat di Pulau Jawa masih jauh berbeda dengan keadaan sekarang. Perubahan keadaan social-ekonomi maupun kemajuan iptek tersebut menyebabkan konsep kebun kayu yang disusun pada akhir abad ke-19 itu tidak lagi sinkron (gayut) dengan kondisi dan kebutuhan masyarakat pada akhir abad ke-20 ini. Selama dekade 1950-an pengelolaan kebun kayu mulai menghadapi masalah-masalah baru yang berkaitan dengan masalah-masalah social-ekonomi
14 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
masyarakat di sekitar hutan. Dari kondisi lambatnya perkembangan penanganan masalah tersebut sehingga timbul gangguan keamanan yang menyebabkan terjadinya kerusakan hutan. Hal tersebut berdampak di seluruh dunia termasuk pulau Jawa yang telah dibangun dengan sukses selama periode 1898-1942 (periode timber management pertama). 
Pada Kongres Kehutanan Dunia V denga tema Multiple Use of Forest Land dan Kongres Kehutanan Dunia VIII tahun 1978 dengan tema Forest for People, yang rimbawan telah menyadarinya dan memberi reaksi yang tepat terhadap perubahan tersebut. Sayangnya aplikasi konsep baru itu di lapangan sangat lambat sehingga selama periode itu, bahkan sampai sekarang, laju kerusakan hutan tersebut meningkat. 
Dengan lahirnya istilah social forestry (kehutanan sosial) pada Kongres Kehutanan Dunia VIII tahun 1978, maka pengelolaan kebun kayu yang semula dianggap sebagai bentuk pengelolaan hutan modern telah berubah menjadi strategi pengelolaan hutan modern telah berubah menjadi strategi pengelolaan kehutanan konvensional (conventional forestry). Dalam strategi pengelolaan hutan yang baru ini ada tiga perbedaan yang penting dibanding dengan sistem konvensional (kebun kayu), yaitu: 
 Tujuan pengelolaan hutan tidak hanya untuk menghasilkan kayu pertukangan, melainkan untuk memanfaatkan sumberdaya kawasan hutan bagi semua jenis hasil hutan yang dapat dihasilkan di tempat yang bervariasi menurut lokasi. 
 Orientasi pengelolaan hutan berubah dari kepentingan untuk memperoleh keuntungan financial bagi perusahaan ke kepentingan dan kebutuhan masyarakat, khususnya yang bertempat tinggal di dalam dan kawasan hutan. 
 Berbeda dengan pengelolaan kebun kayu yang berskala luas dengan konsep kelas perusahaan untuk satu bagian hutan sebagai unit, dalam strategi kehutanan social bentuk pengelolaan hutan beragam sesuai dengan sifat fisik wilayah mikro dan pengaruh sosial (management regiems), untuk memaksimumkan produktivitas tiap jengkal kawasan hutan. Satuan wilayah mikro yang diambil di sini adalah unit kegiatan tahunan, khususnya pekerjaan
15 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
tanaman, yang pada hutan jati di jawa dapat diidentikkan dengan petak (compartment) dengan luas sekitar 30-40 ha saja. 
Karena tujuan pengelolaan hutan tidak lagi hanya menghasilkan kayu pertukangan, melainkan hasil apa saja yang tersedia di tempat dan sesuai dengan kondisi fisik wilayah maupun tuntunan sosial-ekonomi masyarakat, maka bentuk pengelolaan hutan ini dinamakan Pengelolaan Sumber Daya Hutan (Forest Resource Management). 
Bagi forest resource management, konsep timber management dengan kelas perusahaan monokultur, dan daur tunggal akan membatasi upaya mencapai produktivitas maksimumnkarena konsep yang lama itu sama sekali tidak fleksibel, tidak dapat menyesuaikan dengan kondisi mikro. Oleh karena itu, yang cocok adalah konsep management regimes, polikutur, daur ganda dan satuan regime dalam petak. Dengan demikian, perubahan dari timber management ke forest resource management benar-benar memerlukan perubahan dalam semua aspek perencanaan maupun pelaksanaan pengelolaan. Tujuan penerapan sistem pengelolaan yang beragam dalam bentuk berbagai regimes adalah untuk memaksimumkan produktivitas tiap jengkal kawasan hutan disesuaikan dengan kondisi tanah dan lahan serta faktor lingkungan setempat yang mempengaruhinya. Kalau konsep kelas perusahaan dibandingkan dengan konsep Management Regimes, masing-masing mempunyai keuntungan dan kelemahan. 
Keuntungan konsep Management regimes: 
 Karena polikultur, tegakan lebih tahan terhadap serangan hama dan penyakit; 
 Tegakan polikultur berpengaruh lebih baik terhadap lingkungan, termasuk aspek hidro-orologi dan kehidupan satwa; 
 Hasil yang diperoleh dari hutan akan semakin beragam (diversifikasi) sehingga menguntungkan konsumen maupun produsen. 
Kekurangan konsep Management regimes: 
 Perencanaan dan pelaksanaan pengelolaan lebih sulit. Setiap daerah memerlukan rencana tersendiri disesuaikan dengan kondisi tersebut;
16 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
 Karena titik (1) di atas, maka diperlukan kualifkasi tenaga perencana maupun pengelola yang lebih baik; 
 Kalau rencana dan pelaksanaan pengelolaan di lapangan kurang professional, keuntungan perusahaan justru menurun. 
Keuntungan dan kelemahan konsep Kelas perusahaan merupakan kebalikan dari konsep Management Regimes tersebut. 
D. Pengelolaan Ekosistem Hutan 
Sesuai kodratnya, peranan pohon yang paling utama adalah untuk menjaga ekosistem permukaan planet bumi ini. Oleh karena itu, dengan semakin banyaknya jumlah penduduk serta produk teknologi, fungsi lindung akan menjadi lebih penting dibanding dengan fungsi ekonomi yang diharapkan dari hutan. Dalam kondisi seperti ini, tidak mustahil bahwa fungsi ekonomi akan berubah menjadi hasil sampingan (side products), sedang hasil utama yang diharapkan dari hutan adalah fungsi perlindungan lingkungan. Pada tahap ini, bentuk pengelolaan hutan akan berubah menjadi tingkatan yang sangat kompleks, yaitu Pengelolaan Ekosistem Hutan (Forest Ecosystem Management). 
Dikaitkan dengan masukan (input) yang diperlukan dan keluaran (output) yang dihasilkan, maka ilmu yang diperlukan untuk membangun sistem pengelolaan ekosistem hutan benar-benar masih amat jauh dari yang sekarang tersedia. Namun demikian, bukan berarti bahwa konsep ini belum dapat dimulai sampai sekarang, karena fenomena-fenomena yang terdapat di lapangan dapat dikaji dan ditiru untuk model awal. Alternatif lain untuk menyusun rekayasa system pengelolaan ekosistem hutan adalah dengan mengembangkan sedikit demi sedikit konsep pengelolaan sumberdaya hutan, dengan menggeser titik berat keluaran dari fungsi ekonomi ke fungsi perlindungan lingkungan. 
Dalam pengelolaan ekosistem hutan, kepentingan lingkungan hidup lebih diutamakan, sedangkan keuntungan finansial dipandang sebagai hasil sampingan saja. Oleh karena itu, untuk merancang pengelolaan ekosistem hutan diperlukan ilmu pengetahuan dan teknologi yang sangat lengkap. Inilah
17 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
kendala utama yang dihadapi oleh perencana yang pada umumnya hanya berbekal ilmu teknik kehutanan saja. 
E. Evaluasi Pengelolaan Hutan 
Seperti yang terjadi sejak dulu kala pertentangan tentang peranan hutan antar kepentingan selalu dimenangkan oleh kepentingan ekonomi. Puncak perkembangan yang terlahir itu adalah lahirnya badan-badan internasional seperti ITTO (International Timber Tride Organization). Di samping terjadinya aksi boikot oleh masyarakat dan LSM di Negara maju terhadap penjualan kayu yang ditebang dari hutan alam, ITTO lalu membuat aturan-aturan utuk membatasi laju pengrusakan hutan oleh para pengusaha perkayuan, sambil mendorong perbaikan sistem pengelolaan hutan yang dilaksanakan di negara- negara sedang berkembang, khususnya yang memiliki hutan alam tropika. 
Namun begitu jauh sebenarnya baik LSM maupun ITTO belum memiliki konsep yang bersifat operasional untuk memperbaiki pelaksanaan pengelolaan hutan oleh negara-negara sedang berkembang. Oleh karena itu, aturan-aturan itu hanya cenderung memberi tekanan kepada negara-negara pemilik hutan tropika agar yang bersangkutan mencari sendiri jalan pemecahan untuk memperbaiki system pengelolaan hutan yang harus dilaksanakan. Hal ini disebabkan karena elemen ilmu yang diperlukan untuk memperbaiki sistem pengelolaan hutan tropika yang sebagian besar telah rusak karena penebangan untuk memenuhi permintaan bahan baku industry perkayuan milik atau menjadi kebutuhan Negara maju itu sebenarnya belum tersedia. 
Agar supaya di kemudian hari dilaksanakan penilaian yang obyektif tentang rencana dan pelaksanaan suatu pengelolaan hutan, maka dipikirkan adanya landasan teori objektif pula. Pada dasarnya tujuan pengelolaan hutan harus mengacu pada bagaimana perumusannya untuk memaksimumkan manfaat yang disediakan oleh hutan. Begitu pula aplikasinya harus tidak menyimpang dari rencana yang selalu berpegang teguh pada prinsip-prinsip agro-ekosistem tentang produktivitas, stabilitas, kelestarian dan keadilan.
18 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
F. Kehutanan Masyarakat (Community Forestry): 
Konsep Pengelolaan Hutan Mutakhir 
Konsep pemikiran kehutanan masyarakat berkembang setelah kebijakan industrialisasi kehutanan yang bersifat ekonomi-sentrik gagal. Hal ini ditandai dengan tingginya laju degradasi hutan dan kemiskinan masyarakat di dalam dan disekitar hutan. Kegagalan kebijakan industrialisasi kehutanan mendorong terjadinya pergeseran paradigma pembangunan kehutanan, yaitu: dari state based forest management ke community based forest management, dari timber oriented ke forest ecosystem management, dari big scale business ke small owner scale business, dari eksploitasi ke rehabilitasi dan konservasi, dari pendekatan sektoral ke pendekatan regional (sistem), dan dari sistem pengelolaan yang seragam ke sistem pengelolaan spesifik berdasarkan potensi lokal (Alam, 2003). 
Kehutanan masyarakat (community forestry) adalah sistem pengelolaan hutan yang berintikan partisipasi rakyat, artinya rakyat diberi wewenang merencanakan dan merumuskan sendiri apa yang mereka kehendaki. Sedangkan pihak lain menfasilitasi rakyat untuk dapat menumbuhkan bibit, menanam, mengelola, dan melindungi sumberdaya hutan milik mereka, agar rakyat memperoleh keuntungan maksimum dari sumberdaya hutan dan mengelolanya secara berkelanjutan (FAO, 1995). 
Desmond F. D. (1996), mengemukakan bahwa kehutanan masyarakat adalah pengendalian dan pengelolaan sumberdaya hutan oleh masyarakat lokal untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga, yang terpadu dengan system pertanian masyarakat. Definisi Desmond F. D. ini lebih radikal dibanding dengan definisi FAO (1995) karena menghilangkan pernyataan perlunya pihak lain memberikan advis dan input needed kepada masyarakat lokal. Namun demikian, kedua definisi tersebut mempunyai kesamaan yaitu tidak mempersoalkan status lahan (kawasan hutan atau bukan kawasan hutan), tetapi menekankan kepada siapa pengelolanya. Hal inilah yang membedakan konsep kehutanan masyarakat (community forestry) dengan konsep Hutan Kemasyarakatan (HKm) yang digalakkan pemerintah Indonesia.
19 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
Konsep hutan kemasyarakatan (forest community) atau disingkat HKm pertama kali diperkenalkan oleh pemerintah pada tahun 1995 dengan Surat Keputusan Menteri Kehutanan No. 622/Kpts-II/1995, kemudian direvisi dengan Surat Keputusan Menteri Kehutanan dan Perkebunan No. 677/Kpts-II/1998, kemudian direvisi lagi dengan Surat Keputusan Menteri Kehutanan dan Perkebunan No. 865/Kpts-II/1999, dan revisi terakhir adalah Keputusan Menteri Kehutanan No. 31/Kpts-II/2001. Intisari konsep kehutanan masyarakat dari beberapa keputusan menteri tersebut adalah membangun sistem pengelolaan hutan negara yang bertujuan untuk memberdayakan masyarakat setempat tanpa mengganggu fungsi pokok hutannya. 
Kebijakan terakhir pemerintah yang terkait dengan konsep kehutanan masyarakat adalah Program Social Forestry. Di dalam Peraturan Menteri Kehutanan No: PP.01/Menhut-11/2004 dijelaskan pengertian Social Forestry adalah sistem pengelolaan sumberdaya hutan pada kawasan hutan negara atau hutan hak, yang memberi kesempatan kepada masyarakat setempat sebagai pelaku dan atau mitra utama dalam rangka meningkatkan kesejahteraannya dan mewujudkan kelestarian hutan. Program Social Forestry, dengan demikian, pada dasarnya berintikan kepada upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat desa di dalam dan di sekitar hutan melalui suatu sistem pengelolaan hutan yang menempatkan masyarakat desa sebagai pelaku utama, mitra kerja, dan sebagai pihak yang harus mendapat bagian kesejahteraan yang memadai dari kegiatan pengelolaan hutan. Program Social Forestry mengedepankan partisipasi masyarakat desa sebagai unsur utama dalam pengelolaan hutan. 
Social Forestry mengandung makna yaitu rangkaian kegiatan pengembangan dan pengurusan hutan negara dan hutan hak yang dilakukan sendiri oleh pemiliknya/masyarakat dengan fasilitasi dari semua stakeholder terkait, serta memperhatikan prinsip-prinsip pengusahaan hutan. Forestry mengandung makna sebagai suatu tatanan sistem, sedangkan kata social mempunyai dimensi yang bermacam-macam, yaitu (Kartasubrata, J., 2003): 
1. sosial dalam artian konsep perhutanan sosial mendukung integrasi ekonomi, ekologi, dan kelestarian.
20 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
2. sosial dalam hal keterpaduan dalam masyarakat. Fungsi kunci yang berhubungan dengan sumberdaya hutan seperti pengambilan keputusan, pengawasan, pengelolaan, investasi, dan pemanfaatan hasil tidak terkonsentrasi di tangan institusi pemerintah dan pemegang konsesi (swasta) saja, akan tetapi terdistribusi ke masyarakat. 
3. sosial dalam hal ditetapkan secara sosial, yang berarti situasional dan dinamis. 
4. sosial dalam hal suatu bentuk kehutanan yang menjadi acuan masyarakat secara politis, sosial, institusional, dan ekonomis. 
Pada dasarnya istilah kehutanan masyarakat (community forestry) dan social forestry jika dikaitkan dengan latar belakang permasalahannya menunjukkan kesamaan maksud yaitu, (Alam, 2003): 
1. menggeser paradigma pembangunan kehutanan dari atas dan tersentralisasi menuju pembangunan kehutanan yang mengutamakan kontrol dan keputusan dari masyarakat lokal. 
2. Mengubah sikap dan keterampilan rimbawan dari pelindung hutan terhadap gangguan manusia menjadi bekerja bersama masyarakat. 
Campbel (1997) dalam Suhardjito, dkk. (2000) mengusulkan 20 langkah pergeseran yang diperlukan untuk menerapkan konsep kehutanan masyarakat, sepeti disajikan pada Tabel 2.
21 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
Tabel 2. Pergeseran yang Diperlukan untuk Menerapkan Konsep Kehutanan Masyarakat 
dari 
menuju 
A. Sikap Dan Orientasi 
1. Pengendalian 
Dukungan/Fasilitasi 
2. Penerima Manfaat 
Mitra 
3. Pengguna 
Pengelola 
4. Pembuatan keputusan unilateral 
Partisipatif 
5.Orientasi Penerimaan 
Orientasi sumberdaya 
6. Keuntungan nasional 
Orientasi keadilan local 
7. Diarahkan oleh rencana 
Proses belajar/evolusi 
B. Institusional Dan Adninistratif 
8. Sentralisasi 
Desentralisasi 
9. Manajemen (Perencanaan, pelaksanaan, monitoring) oleh pemerintah 
Kemitraan 
10. Top down 
Partisipatif/negosiatif 
11. Orientasi target 
Orientasi proses 
12. Anggaran kaku untuk rencana kerja besar 
Anggaran fleksibel 
13. Aturan-aturan untuk menghukum 
Penyelesaian konflik 
C.Metode Manajemen 
14. Kaku 
Fleksibel 
15. Tujuan Tunggal 
Tujuan Ganda 
16. Keseragaman 
Keanekaragaman 
17. Produk tunggal 
Produk beragam 
18. Silvikultur tunggal 
Silvikultur spesifik local 
19. Tanaman 
Regenerasi alam 
20. Tenaga kerja/buruh/ pengumpul 
Manajer/pelaksana/pemroses/ pemasar 
Sumber: Suhardjito, dkk. (2000) 
Implementasi konsep kehutanan masyarakat di lapangan dijumpai dalam beberapa istilah yang merupakan varian dari konsep dasar kehutanan masyarakat, antara lain (Suhardjito, dkk., 2000): 
1. Collaborative Forest Management, adalah: pengelolaan kawasan hutan tertentu dengan pola kemitraan yang melibatkan berbagai stakeholders (pemerintah, pengusaha, dan masyarakat lokal). Para stakeholders mengembangkan kesepakatan-kesepakatan yang menjelaskan peran, tanggung jawab, dan dan hak-haknya dalam mengelola sumberdaya hutan. Kesepakatan-kesepakatan tersebut paling tidak meliputi, (1) kejelasan kawasan hutan dan tata batasnya, (2) lingkup pemanfaatan dan pemanenan hutan, (3) penetapan dan pengakuan atas peran, tanggung jawab, dan hak
22 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
masing-masing stakeholders, (4) prosedur pengambilan keputusan dan menyelesaikan konflik, (5) membuat rencana pengelolaan yang detail dan utuh. 
2. Co-management, sama dengan Collaborative Forest Management, hanya berbeda dalam model partisipasinya, dimana dalam Co-management bentuk partisipasinya sampai pada proses-proses politik dan proses pengambilan keputusan. 
3. Joint Forest Management (JFM), adalah: kerangka manajemen hutan yang mendorong kemitraan antara Departemen Kehutanan dengan kelembagaan lokal dan anggota masyarakat yang hidupnya bergantung pada hutan untuk mengembangkan pola yang saling menguntungkan dan bertanggung jawab terhadap sumberdaya hutan yang dikelola. Di India, JFM memberikan akses penuh hasil hutan bukan kayu kepada masyarakat, dan 20 - 50% bagi hasil untuk kayu pada saat panen. 
Untuk menghindari terjadinya kerancuan definisi, maka perlu adanya suatu rumusan dasar yang menjadi penciri dari konsep kehutanan masyarakat yaitu, (Suhardjito, dkk., 2000): 
1. Masyarakat lokal mampu mengambil peran utama dalam pengelolaan hutan, dengan cara-cara yang cocok dan sesuai dengan tujuan serta nilai-nilai lokal. 
2. Masyarakat lokal mempunyai hak-hak yang sah dalam mengelola sumberdaya hutan. 
3. Pengelolaan hutan mengkaitkan secara simultan tujuan-tujuan lingkungan, ekonomi, dan sosial. 
4. Kemitraan dan pengembilan keputusan oleh masyarakat lokal merupakan ciri minimum dari kehutanan masyarakat. 
G. Pertanyaan dan Tugas 
1. Jelaskan perkemangan sejarah pengelolaan hutan 
2. Jelaskan konsep pengelolaan hutan mutakhir 
3. Jelaskan satu bentuk pengelolaan hutan yang anda ketahui
23 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
Rujukan: 
Simon. 1993; Hutan Jati dan Kemakmuran: Problematika dan Strategi Pemecahannya. Aditya Media. Yogyakarta. 
Simon, 1995; Pengelolaan Hutan Kolaboratif 
FKKM, 1998.
24 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
BAB 
REVIEW TEORI DASAR 
PENGELOLAAN HUTAN 
Untuk dapat mengelola hutan dengan baik, diperlukan dasar-dasar teori 
yang berkaitan dengan system pengelolaan hutan. Dasar-dasar teori yang 
dimaksud mencakup teori tentang pengelolaan hutan pada umumnya dan 
elemen-elemen dasar pengelolaan hutan. 
A. Konsep Tegakan dan Hutan 
Berikut ini akan dikemukakan beberapa konsep dasar yang terkait dengan 
tegakan dan hutan: 
1. Tegakan (Stand) adalah kesatuan pohon-pohon atau tumbuhan lain yang 
menempati suatu areal tertentu dan yang memiliki komposisi jenis (species), 
umur, dan kondisi yang cukup seragam untuk dapat dibedakan dari hutan 
Wilayah 
Pengelolaan 
Provinsi 
Wilayah 
Pengelolaan 
Kabupaten 
IUPHHK 
Ijin Lain 
1. Tata hutan 
2. Pemanfaatan 
3. Rehabilitasi 
4. Perlindungan 
5. Konservasi 
Unit 
Pengelolaan 
1. Perencanaan 
Kehutanan 
2. Pengelolaan 
3. Litbang, Diklat 
Luh 
4. Pengawasan 
Pengurusan 
Pengelolaan 
Kriteria Kelembagaan 
Kawasan ada Hak 
Kawasan tdk ada Hak 
Kawasan Konflik 
III 
Pokok Bahasan : Review Teori Dasar Pengelolaan Hutan 
Tujuan Umum : Memahami dasar-dasar teori yang 
berkaitan dengan system pengelolaan hutan 
lestari 
Tujuan Instruksional Khusus : Selesai mempelajari Bab III, mahasiswa/i 
mampu menjelaskan: (1) konsep hutan 
seumur, hutan tidak seumur, hutan normal, 
riap, rotasi, dan konsep kelestarian.
25 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
atau kelompok tumbuhan lain di sebelah atau sekitar areal tersebut. Tegakan merupakan unit dasar suatu perlakuan silvikultur. 
2. Tegakan tidak Seumur (Even-aged stand) adalah tegakan yang terdiri dari pohon-pohon yang berumur sama atau paling tidak berada dalam kelas umur yang sama. Smith (1962) menyebutkan bahwa suatu tegakan dianggap seumur kalau perbedaan umur antara pohon-pohon yang paling tuadan yang paling muda tidak melebihi 20% panjang daur (rotasi). 
Sebenarnya dalam hutan yang dipermudakan secara alamsukar sekali dijumpai tegakan yang terdiri dari pohon-pohon yang berumur sama. Oleh karena itu mungkin lebih tepat kalau kita katakana bahwa tegakanseumur adalah tegakan yang terdiri dari pohon-pohon dengan perbedaan umur antara pohon yang paling muda dan yang paling tua yang diperbolehkan adalah 10 sampai 20 tahun. Namun demikian, apabila tegakan tersebut tidak akan ditebang sebelum berumur 100 – 200 tahun, maka perbedaan umur yang diperbolehkan mencapai 25% dari umur daur atau rotasi. 
3. Tegakan tidak Seumur (Uneven-aged stand) adalah tegakan yang terdiri dari pohon-pohon dengan perbedaan umur antara pohon yang paling tua dengan pohon yang paling muda paling sedikit sebesar tiga kelas umur. Jadi dalam tegakan tidak seumur terdapat paling sedikit tiga kelas umur. 
4. Kelas umur (age class) adalah salah satu dari rangkaian selang (interrval) waktu yang menyusun rentangan umur (life span) pohon hutan. Jadi rentangan umur pohon hutan dibagi ke dalam beb erapa selang waktu . Di Indonesia, biasanya panjang selang waktu tanaman hutan adalah 5 atau 10 tahun. Untuk jenis pohon yang rumbuh cepat panjang selang waktu hanya 1 tahun. 
Biasanya tiap jenis pohon ditetapkan panjang selang waktui yang sama. Untuk Albizia falcataria panjang selang waktu ditetapkan 1 tahun, Pinus merkusii 5 tahun, Tectona grandis yang tumbuh lebih lama 10 tahun. 
5. Hutan Seumur (Even-aged Forest) adalah hutan yang terdiri atas tegakan- tegakan seumur, meskipun perbedaan umur yang sangat besar (lebih dari ¼
26 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
rotasi) antara pohon-pohon dalam suatu tegakan dengan pohon-pohon dalam tegakan lainnya. 
Contoh: Suatu hutan terdiri dari 4 tegakan yaitu A, B, C, dan D. Tiap tegakan tersebutadalah tegakan seumur. Kemudian kita perhatikan bahwa padategakan A terdapat pohopohon yang berumur 60 tahun dan pada tegakan C terdapat pohon-pohon yang berumur 10 tahun. Kalau diketahui pula bahwa hutantersebut mempunyairotasi 80 tahun, apakah hutantersebut masihdapat dikatakan hutan seumur? 
Jawabannya adalah benar hutan tersebut adalah hutan seumur. Hal ini disebabkan karena tiap tegakan dalam hutan tersebut adalah tegakan seumur, meskipun perbedan umur antara pohon dalam suatu tegakan dengan pohon dalam tegakan yang lain melebihi ¼ rotasi. 
6. Hutan Tidak Seumur (Uneven-aged Forest) adalah hutan yang terdiri dari tegakan-tegakan tidak seumur. 
Contoh: Suatu hutan terdiri dari tegakan-tegakan A, B, C, dan D. Hutan tersebut dapat dikatakan tidak seumur kalau tegakan A tidak seumur, tegakan B tidak seumur, tegakan C tidak seumur, dan tegakan D tidak seumur. 
7. Dinamika Tegakan. Dinamika suatu tegakan didasarkan atas prinsip-prinsip ekologi yang telah memberikan sumbangan kepada sifat dasar dari tegakan tersebut, seperti suksesi, kompetisi, toleransi,dan konsep zona optimum. Faktor-faktor inilah yang secara lansung mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan dari tegakan yang dibangun. Pertumbuhan tersebut akan mempengaruhi pertumbuhan tinggi, diameter, dan volume dari tegakan yang telah dibangun. Faktor-faktor tersebut selanjutnya akan mempengaruhi apakah tegakan itu tegakan seumur atau tegakan tidak seumur. Tegakan seumur dan tegakan tidak seumur inilah yang menentukan sistem silvikultur yang akan dibangun. 
Berikut ini, diuraikan secara singkat tentang prinsip-prinsip ekologi yang telah memberikan sumbangan kepada sifat dasar dari tegakan, yaitu: 
a. Suksesi Hutan
27 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
Suksesi tumbuhan adalah pergantian suatu komunitas tanaman pada suatu areal oleh komunitas tanaman lain. Suksesi primer mulai dari permukaan bumi yang tidak ditumbuhi tanaman, kemudian terjadi perkembangan pergantian ke arah yang lebih maju, dan akhirnya mencapai tahap ekspresi ekologi yang paling tinggi yang disebut klimaks. Apabila perjalanan suksesi tadi mundur akibat adanya ganguan seperti api, penebangan oleh peladang berpindah, maka penyembuhan ke arah tahap sebelum datangnya gangguan disebut suksesi sekunder. Suksesi primer terjadi karena adanya pergantian sekelompok spesies oleh yang lainnya yang disebabkan oleh perkembangan dalam ekosistem itu sendiri, sedangkan suksesi sekunder terjadi karena pengaruh kekuatan luar yang meruah ekosistem seperti pengrusakan hutan, dan lain-lain. 
Rimbawan pada umumnya mengelola tegakan yang sedang berada dalam perkembangan suksesi sekunder. Malahan banyak spesies pohon-pohon membentuk komponen-komponen tahap perkembanmgan di bawah klimaks, danseringkali usaha utama rimbawan adalah menghalangi tendensi dari suatu komunitas maju ke arah spesies-spesies pembentuk klimaks. Setiap wilayah hutan memiliki ciri-ciri komunitas pohon-pohonan tertentu, dan rimbawan menggunakan praktek-praktek silvikultur untuk mempertahankan suatu tahap perkembangan dalam rentetan perjalanan suksesi sehingga tujuan pengelolaan hutandapat dipenuhi. 
b. Kompetisi 
Kompetisi adalah suatu proses yang bergerak maju karena setiap spesies memiliki kemampuan yangberbeda dalam suatu lingkungan tertentu, dan spesies yang kurang mampu mengadakan penyesuaian akan hilang dari persaingan. 
Agar sukses dalam persaingan, suatu spesies harus memiliki sumber biji yang cukup, tempat perkecambahan biji yang cocok, keadaan pertumbuhan yang cukup, dan tidak memiliki kelemahan utama dalam terhadap serangan penyakit, hama, dan binatang yangdapat merintangi kelansungan hidupnya.
28 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
Dalam proses kompetisi ini, suatu spesies dapat menempatkan dirinya sebagai spesies yang dominan dan bahkan suatu spesies dapat menggantikan spesies lainya sehingga terdapat suatu proses saling ganti mengganti antarberbagai spesies. 
c. Toleransi 
Suksesi bergerak maju karena spesies yang menyerang lebih mampu bersaing dalam lingkungan yang sedang berubah. 
Toleransi dalam kehutanan diartikan sebagai kapasitas relatif suatu pohon untuk bersaing dalam keadaan cahaya yang rendah dan persaingan akar yang tinggi. Pohon-pohon yang toleran memperbanyak diri dan membentuk lapisan tanah bawah tajuk dari pohon-pohon yang kurang toleran dan bahkan di bawah naungannya sendiri. Pohon-pohon yang tidak toleran memperbanyak diri dengan sukses hanya pada daerah-daerah terbuka dimana terdapat tajuk yang terbuka lebar. Tentunya terdapat spesies yang sangat toleran, toleran, tingkat menengah, tidak toleran, dan sangat tidak toleran. Pengetahunamengenai toleransi dan implikasinya terhadap persaingan dan pertumbuhan adalah suatu hal yang mendasar untuk memperoleh sistim silvikultur yang baik dan mendasar pula bagi setiap keputusan kita dalam pengelolan hutan. 
d. Zone Optimum 
Zone optimum adalah tempat dimana suatu spesies tertentu sering dijumpai pada berbagai macam tanah dan tempat tumbuh (site). Pada tempat tumbuh yang paling baik, spesies tersebut mencapai ukuran, umur, dan berbagai sifat baik yang maksimum. Ukuran, umur, dan sifat-sifat baik tersebut menurun pada zone-zone yang lebih dingin atau lebih panas. Pada zone optimum tersebut spesies yangbersangkutan paling mudah memperbanyak diri. Suatu spesies yang toleran kemungkinan besar akan membentuk suatu klimaks pada zone optimumnya.
29 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
B. Konsep Silviks, Silvikultur, dan Struktur Tegakan 
Silviks adalah studi sejarah hidup dan ciri-ciri umum pohon-pohon hutan dan tegakan-tegakan dengan memberikan perhatian utama terhadap faktor- faktor lingkungan sekitarnya. 
Silvikultur adalah ilmu dan seni dalam usaha menanam, menumbuhkan, memelihara, memungut hasil, dan melaksanakan permudaan hutan berdasarkan pengetahuan silviks dalam pengelolaan hutan. Dengan kata lain, silvikultur adalah ilmu dan seni penerapan silviks dalam manajemen hutan. 
Struktur tegakan adalah susunan tegakan berdasarkan umur, kelas diameter, tajuk, dan kelas pohon lainnya. Dinamika tegakan dituntun oleh prinsip-prinsip ekologi yang memberikan sifat dasar dari tegakan seperti, suksesi, kompetisi, toleransi, dan konsep zona optimum. 
Preskripsi silvikultur seyogyanya diberikan setelah kita mengetahui dinamika tegakan serta tipe hutan yang akan dikelola. Terdapat beberapa pandangan pakar tentang sistem silvikultur dalam hubungannya dengan pengelolaan hutan, yaitu: 
 Sistem silvikultur hendaknya dibuat dimana sistem itu akan digunakan, tidak dirakit dan dibawa dari hutan lain (David, M. Smith, 1986) 
 Dalam pengelolaan hutan kita tidak dapat menggunakan satu macam sistem silvikultur karena di dalam hutan terdapat fluktuasi (Hendrikson dan K. Sanojea, 1975). 
 Penggunaan sistem silvikultur yang sederhana memang enak, tetapi jangan sampai hutan alam diganti dengan tegakan sederhana hanya karena tegakan pengganti itu mudah dimengerti (David M Smith, 1986). 
Secara umum, sistem silvikultur dapat dibagi menjadi dua, yaitu: 
a. Sistem Silvikultur Tebang Habis 
Keuntungan: 
 Operasi pembalakan terkonsentrasi di areal kecil, tetapi volume kayu besar 
 Kerusakan akibat pembalakan terhadap tegakan mudah dicegah 
 Kerusakan pohon akibat tumbang oleh angin dihindari
30 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
 Tanaman baru terdiri jenis intoleran, bebas persaingan dengan tegakan tua 
 Metode sederhana, praktis, dan mudah 
 Tegakan seumur, murni, dan teratur, tumbuh cepat 
 Pelaksanaan dengan tumpangsari dapat meningkatkan pendapatan masyarakat di sekitar hutan 
Kerugian: 
 Memusnahkan penutup tanah, iklim mikro berubah, lahan terbuka, gulma tumbuh meluas 
 Perlindungan terhadap erosi berkurang, juga tanah mudah lonsor terutama pada lapangan miring 
 Secara estetika kurang baik pemandangannya 
 Bahaya kebakaran meningkat karena angin dan panas terik 
 Tidak semua jenis dan ukuran pohon laku dijual 
 Hutan baru yang seumur dan murni kurang resistent terhadap penyakit, hama, dan kebakaran 
 Terbentuk humus yang susunanya didominasi oleh unsur tertentu 
 Unit cost penanaman per ha lebih mahal 
b. Sistem Silvikultur Tebang Pilih 
Keuntungan: 
 Perlindungan terhadap tempat tumbuh dan permudaan 
 Terjadi penutupan tajuk vertikal 
 Perlindungan terhadap hama dan penyakit 
 Secara estetika lebih baik 
 Permudaan alam jenis toleran dipermudah 
 Penyesuaian dengan situasi pasar kayu 
 Tegakan tak seumur lebih baik bagi habitat satwa 
 Menjamin kelestarian produksi pada kawasan kecil 
 Penjarangan dapat dilakukan simultan dengan pemanenan 
 Unit cost permudaan per ha lebih murah
31 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
Kerugian: 
 Produksi kecil, tetapi areal penebangan luas sehingga pengangkutan mahal 
 Kerusakan terhadap tegakan sisa 
 Memusnahkan sumber plasma nutfah/genetika yang baik 
 Bentuk pohon kurang baik karena ruang tumbuh luas pada umur tua 
 Permudaan jenis toleran lebih banyak dari pada intoleran 
 Memerlukan kecakapan profesional tinggi dari pelaksana 
 Tertutup terhadap penggembalaan ternak 
 Kurang menyerap tenaga kerja dalam operasinya 
 Permudaan alam lebih sulit diatur, demikian pula tindakan pemeliharaan/pembebasan. 
Peran silvikultur dalam pengelolaan hutan adalah adanya keuntungan- keuntungan yang diperoleh dengan tercapainya tujuan-tujuan praktek silvikultur. Praktek silvikultur tersebut berupa: 
 Pengendalian komposisi tegakan 
 Pengendalian kerapatan tegakan 
 Pembangunan areal yang tidak produktif 
 Perlindungan hutan 
 Pengendalian rotasi dan siklus tebang 
 Tercapainya efisiensi kerja 
 Perlindungan tanah dan manfaat tidak lansung hutan 
C. Konsep Riap (Increment) 
Riap adalah pertambahan diameter, bidang dasar (basal area), tinggi, volume, mutu, atau nilai suatu pohon atau tegakan selama jangka waktu tertentu. Riap kasar (Gross increment) menunjukkan nilai yang belum dikurangi dengan suatu factor yang disebabkan oleh mortalitas atau kemunduran mutu. Sedang riap netto adalah nilai yang diperoleh setelah pengurangan factor tersebut. Di Indonesia, riap biasanya dinyatakan dalam m3/ha/tahun.
32 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
Riap merupakan tulang punggung ilmu manajemen hutan, yang bertujuan untuk menghasilkan kayu. Tanpa informasi tentang riap, suatu rencana pengelolaan hutan tidak lebih dari sekedar petunjuk untuk menghadapi pekerjaan-pekerjaan di lapangan, dan bukan merupakan suatu rencana yang harus dilaksanakan untuk mencapai tujuan pengelolaan. 
Biasanya riap dipakai untuk menyatakan pertambahan volume pohon atau tegakan per satuan waktu tertentu, menyatakan pertambahan nilai tegakan, menyatakan pertambahan diameter atau tinggi pohon setiap tahun. Pada bagian ini, pembicaraan akan dibatasi pada riap pohon dan riap tegakan. 
1. Riap Individu Pohon 
Untuk individu pohon akan dibahas riap diameter, riap tinggi, dan riap volume. 
Riap diameter biasanya diwakili oleh riap diameter stinggi dada. Riap diameter merupakan salah satu komponen yang penting dalam menentukan riap volume. Alat yang paling banyak dipakai untuk mengukur riap diameter adalah “bor riap”. Tetapi alat ini hanya efektif untuk mengukur riap pohon yang mempunyai lingkaran tahun yang jelas. Sebagian besar jenis pohon yang berasal dari hutan tropika basah tidak mempunyai lingkaran tahun yang nyata dan pembentukan lingkaran pertumbuhan tidak berkaitandengan siklus tahunan. Riap diameter tiap tahun dapat dikur dari lebar antara lingkaran tahun tertentu. Lingkaran tahun dapat dipakai juga untuk menghitung umur pohon. 
Riap Tinggi juga mempunyai peranan dalam perhitungan ripa volume, terutama untuk tegakan yang masih muda. Ada empat cara untuk menentukan riap tinggi, yaitu: 
a. Menaksir atau mengukur panjang ruas tahunan. Cara ini hanya dapat dipakai untuk spesies tertentu saja terutama spesies dari daerah temperate dan boreal. 
b. Analisis tinggi (height analysis) terhadap pohon yang ditebang. Dengan menghitung lingkaran tahun pada penampang lintang pohon untuk berbagai ketinggian, akan dapat diketahui pertambahan tinggi selama periode waktu
33 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
tertentu. Cara ini dapat dilakukan untuk semua spesies yang mempunyai lingkaran tahun. 
c. Mengukur pertambahan tinggi pohon selama periode waktu tertentu. Pengukuran tinggi dapat menggunakan hypsometer. Cara ini dapat dilakukan untuk semua jenis pohon, tetapi memerlukan waktu yang lama untuk menunggu sampai pada pengukuran yang kedua. 
d. Menentukan riap tinggi dengan kurva tinggi. Kurva tinggi untuk semua spesies bergantung pada umur. Sampai umur tertentu, pohon sudah tidak lagi tumbuh meninggi, dan sejak itu volume pohon hanya dipengaruhi oleh riap diameter. 
Riap volume pohon adalah pertambahan volume selama jangka waktu tertentu. Dalam teori, riap volume dapat ditentukan secara tepat dengan mengurangi volume pada akhir periode (B) dengan volume pohon tersebut pada awal peroide (A). 
2. Riap Tegakan 
Riap volume suatu tegakan bergantung pada kepadatan (jumlah) pohon yang menyusun tegakan tersebut (degree of stocking), jenisnya, dan kesuburan tanahnya. Riap volume suatu pohon dapat dilihat dari kecepatan tumbuh diameter, yang setiap jenis, biasanya mempunyai nilai (rate) yang berbeda-beda. Untuk semua jenis pada waktu muda mempunyai kecepatan tumbuh diameter yang tinggi. Kemudian, semakin tua semakin menurun, sampai akhirnya berhenti. Untuk hutan tanaman, biasanya pertumbuhan diameter mengikuti bentuk hurup S (sigmoid), karena pada mulanya tumbuh agak lambat, kemudian cepat, lalu menurun. Lambatnya pertumbuhan diameter pada waktu muda disebabkan oleh perlakuan terhadap tanaman yang rapat, untuk menghindari percabangan yang berlebihan dan penjarangan yang belum memberi hasil (tending thinnings). 
Kalau suatu tegakan tidak meriap lagi, maka dikatakan hutan tersebut sudah mencapai klimaks. Jadi mulai saat itu dan seterusnya riap tegakan sudah sama dengan nol. Riap volume suatu tegakan selama satu daur dapat dibedakan atas: riap rata-rata tahunan (Mean Annual Increment = MAI), riap rata-rata
34 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
periodik (Periodic Annual Inbcrement) = PAI), dan riap rata-rata berjalan (Current Annual Increment = CAI). 
Contoh: Suatu hutan tanaman pada umur 40 tahun, hutan tersebut mempunyai volume 120 m3/ha, maka sampai umur 40 tahun, hutan tersebut mempunyai MAI = 120/40 = 3 m3/ha/tahun. Kalau pada umur 14 tahun, tanaman mempunyai volume 45 m3/ha, dan pada umur 15 tahun menjadi 49 m3/ha, maka CAI hutan pada umur 15 tahun adalah 49 m3/ha – 45 m3/ha = 4 m3/ha/tahun. Bila pada umur 20 tahun, volume tegakan itu menjadi 66,5 m3/ha, maka PAI tegakan antara umur 15 sampai 20 tahun adalah (66,5 – 49)/5 = 3,5 m3/ha/tahun. 
Volume (m3/ha) 
MAI 
CAI 
R maksimum Umur (th) 
Gambar 1. Penentuan Panjang Rotasi Berdasarkan Riap Tegakan 
Titik potong antar grafik MAI dan CAI merupakan umur sewaktu tegakan mencapai riap volume maksimal. Dalam penentuan daur, umur tersebut ditetapkan sebagai daur volume maksimal.
35 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
Tugas: Uraikan proses/cara perhitungan angka-angka yang tertera pada kolom 5 s/d kolom 11. Kemudian Gambarkan Kurva MAI dan CAI berdasarkan hasil perhitungan tersebut. Apa kesimpulan yang saudara dapatkan dari hasil perhitungan dan kurva tersebut? 
Age (a) 
Volume 
MAI 
CAI 
Main crop. 
Thinngings 
Total 
Total production 
(1) 
(2) 
(3) 
(1) 
(2) 
(3) 
V 
T 
V + T 
V + ΣT 
V + ΣT 
a 
V + T 
a 
V 
a 
V”+T”-V’ 
10 
V”+T”-(V’-T’) 
10 
V”-V’ 
10 
1 
2 
3 
4 
5 
6 
7 
8 
9 
10 
11 
30 
500 
500 
500 
17 
17 
17 
126 
233 
260 
326 
368 
363 
310 
255 
192 
126 
227 
224 
269 
268 
234 
167 
99 
120 
197 
203 
226 
239 
220 
174 
149 
121 
40 
1700 
60 
1760 
1760 
44 
44 
42 
50 
3670 
360 
4030 
4090 
82 
81 
73 
60 
5700 
570 
6270 
6690 
111 
104 
95 
70 
7960 
1000 
8960 
9950 
142 
128 
114 
80 
10350 
1290 
11640 
13630 
170 
145 
129 
90 
12550 
1430 
13980 
17260 
192 
155 
139 
100 
14290 
1360 
15650 
20360 
204 
156 
143 
110 
15780 
860 
16640 
22710 
206 
151 
143 
120 
16990 
710 
17700 
24630 
205 
147 
142
36 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
D. Konsep Hutan Normal 
Bersamaan dengan perkembangan konsep kelestarian, sepanjang abad 19 berkembang pula konsep hutan normal, yang kemudian menjadi salah satu instrument untuk melaksanakan pengelolaan hutan. 
Lahirnya konsep hutan normal tidak lepas dari harapan setelah pelaksanaan system pengaturan hasil yang paling sederhana yaitu metode annual coupe atau vak-werk (Belanda). Dari sistem pengaturan hasil ini dibayangkan akan terbentuk hutan dengan susunan umur yang teratur. 
Hutan normal dapat didefinisikan sebagai hutan yang dapat mencapai dan menjaga derajat kesempurnaan hutan untuk memenuhi ketentuan sesuai dengan tujuan pengelolaan. Secara ideal, hutan normal merupakan tegakan dengan persebaran kelas umur yang merata dan riap yang maksimal. Tebangan tahunan atau priodik pada hakekatnya harus sama dengan riap untuk jangka waktu yang bersangkutan. Dengan demikian, hasil kayu yang maksimal dapat diperoleh sepanjang waktu tanpa membahayakan hasil di masa datang, dan oleh karena itu kelestarian hasil hutan dapat dipertahankan. 
Misalkan kelas perusahaan kayu pertukangan dengan luas 500 ha dikelola dengan rotasi 25 tahun. Dengan metode annual coupe, di seluruh kawasan hutan tersebut akan dibuat 25 petak kerja diberi batas dan nomor permanen mulai dari petak 1 sampai 25. Secara skematis pembagian kawasan hutan ke dalam petak-petak kerja tersebut dilukiskan pada Gambar 2. 
Setiap tahun akan dilakukan tebangan pada petak kerja secara berurutan, kemudian diikuti dengan permudaan kembali pada tahun berikutnya. Kalau penebangan dimulai pada tahun 2003, maka pada tahun 2028 di seluruh kawasan hutan telah terbentuk hutan-hutan seumur pada setiap petak. Umur tegakan di seluruh kawasan hutan bervariasi dari 1 sampai 25 tahun. Angka- angka yang tertulis di setiap petak kerja pada Gambar 2 menunjukkan umur tegakan di petak yang bersangkutan setelah pelaksanaan tebangan seluas 1 daur. 
Susunan tegakan seperti itu, yang terdiri atas berbagai umur yang komplit dari satu tahun sampai umur masak tebang dan luas masing-masing juga sama,
37 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
dapat dilukiskan dalam bagan koordinat yang menghubungkan antara umur dan volume tegakan tiap kelas umur. Lukisan ini digambarkan pada Gambar 3 . Tiap petak dalam Gambar 3 menunjukkan volume tegakan yang dibentuk setelah satu tahun. Oleh karena itu tegakan yang baru berumur satu tahun dilukiskan oleh satu kotak, dan seterusnya sampai tegakan yang berumur 25 tahun dilukiskan oleh 25 kotak pula. 
Tahun 2003-2028 
1 
2 
3 
4 
5 
10 
9 
8 
7 
6 
11 
12 
13 
14 
15 
20 
19 
18 
17 
16 
21 
22 
23 
24 
25 
Tahun 2029-2054 
25 
24 
23 
22 
21 
16 
17 
18 
19 
20 
15 
14 
13 
12 
11 
6 
7 
8 
9 
10 
5 
4 
3 
2 
1 
Gambar 2. Pembagian Kawasan Hutan Pada Hutan Normal 
Dengan melihat susunan kelas umur seperti di atas, maka hutan normal dapat didefinisikan sebagai tegakan yang mempunyai susunan kelas umur yang merata, mulai kelas umur 1 sampai akhir daur, dalam keadaan penuh dan mempunyai kondisi pertumbuhan yang maksimal. Setiap kelompok umur tegakan mempunyai luas atau potensi pertumbuhan normal yang sama sehingga tebangan tahunan selalu menghasilkan kayu yang maksimal dan sama volumenya. 
Hutan normal merupakan hutan yang tertata penuh (fully regulated), dan potensi kayunya juga dalam keadaan normal. Disini terkandung pengertian
38 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
bahwa semua individu pohon di dalam hutan normal tersebut dalam keadaan pertumbuhan yang baik dan sehat. Semua pohon memperoleh ruang tumbuh yang optimal, tidak ada yang dalam keadaan tertekan. Hutan dengan potensi kayu yang normal berarti mempunyai kepadatan tegakan maksimal, sesuai dengan tujuan pengelolaan, keadaan tempat tumbuh dan variable hutan lainnya. 
Hutan normal akan menjaga pertumbuhan tegakan di masa datang dengan sebaran kelas umur atau kelas diameter pohon serta riap yang sesuai dengan tujuan pengelolaan. Oleh karena itu, kriteria yang menentukan pengertian hutan normal adalah: (1) tendon tegakan normal, (2) sebaran kelas umur normal, dan (3) riap tegakan normal. 
Untuk mencapai hutan normal, diperlukan pemilihan yang tepat tentang system pengaturan hasil dan teknik silvikultur yang akan dipakai. Perlakuan silvikultur untuk memelihara tegakan harus direncanakan pada waktu yang tepat dan dengan cara yang memadai, sehingga setiap tempat tumbuh atau kelompok hutan akan dalam keadaan penuh oleh jenis yang cocok dengan kondisi tempat tumbuh tersebut. Tegakan akan dijarangi secara periodik utuk memberikan ruang tumbuh yang optimal bagi tegakan tinggal, dan untuk mencapai riap yang maksimal sesuai dengan dimensi kayu atau umur yang diperlukan oleh tujuan pengelolaan tertentu. 
Dalam kenyataan, hutan normal yang ideal seperti itu sebenarnya tidak pernah dapat dicapai, walaupun dengan biaya yang mahal dan usaha yang maksimal sekalipun. Oleh karena itu, hutan normal sebagai alat untuk mencapai keuntungan yang optimal tidak lagi dipegang teguh secara kaku. Untuk menghindari ketidak luwesan konsep hutan normal tersebut, Davis (1966) memperkenalkan istilah yang lebih fleksibel, yaitu hutan dalam keadaan tendon penuh (full-stocked forest). Suatu table hasil dapat dibuat untuk melukiskan perkembangan volume standar suatu tegakan yang dalam keadaan penuh. Bukan volume maksimal sebagaimana pendapat umum selama ini.
39 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 
Umur 
Gambar 3. Susunan Kelas Umur Tegakan Hutan Normal 
Untuk system pengelolaan hutan yang lebih intensif, istilah yang dipakai adalah hutan yang tertata penuh (fully-regulated forest) . Dalam hal ini, hutan dengan tendon penuh diharapkan dapat dicapai pada suatu waktu tertentu, khususnya pada akhir daur. Selama jangka waktu satu daur tersebut, hutan 
Volume (m3/ha)
40 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
dapat dikelola dengan teratur untuk memperoleh manfaat hutan yang maksimal sesuai dengan kebutuhan dan keadaan setempat. 
E. Konsep Rotasi 
1. Pengertian 
Rotasi adalah jangka waktu dalam tahun yang diperlukan oleh suatu jenis tanaman untuk mencapai umur masak tebang, dihitung sejak jenis tersebut ditanam. Nampak dari definisi tersebut bahwa konsep rotasi dipakai untuk pengelolaan hutan dengan tujuan menghasilkan kayu dari tegakan seumur. Untuk tegakan tidak seumur, istilah yang dipakai untuk arti yang sama dengan rotasi adalah siklustebangan (cutting cycle). Istilah yang bersifat umum untuk mengganti dua istilah tersebut adalah daur. 
2. Macam-Macam Daur 
Dalam pengelolaan hutan seumur, menentukan panjang rotasi mempunyai peranan yang sangat penting karena berpengaruh terhadap efisiensi dan efektifitas tujuan pengelolaan. Pada buku-buku teks kehutanan klassik, selalu disebutkan ada enam macam kriteria untuk menentukan panjang rotasi, yang kemudian menunjukkan nama daur yang bersangkutan, yaitu: 
a. Daur Fisik, yaitu daur yang berimpitan dengan kemampuan suatu jenis untuk dapat bertahan hidup secara alami. Kadang-kadang juga diartikan atau disamakan dengan waktu sampai suatu jenis masih mampu untuk menghasilkan biji yang dapat tumbuh menjadi anakan yang sehat. 
Definisi tersebut menunjukkan bahwa daur fisik sama sekali tidak berkaitan dengan masalah ekonomi. Daur fisik jenis pohon hutan umumnya sangat panjang dan karena itu tidak mempunyai nilai praktis. Jelasnya, daur yang dipakai untuk suatu jenis tertentu tidak lebi panjang dari daur fisiknya. 
b. Daur Silviukultur, yaitu jangka waktu yang diperlukan oleh suatu jenis pohon utuk mulai dapat melakukan permudaan kembali dengan baik. Apabila jenis tersebut biasa melakukan permudaan dengan biji, maka daur silvikultur
41 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
berarti jangka waktu yang diperlukan oleh jenis tersebut untuk mulai menghasilkan biji yang dapat digunakan untuk permudaan kembali. Jadi kebalikan dari daur fisik, maka daur silvikultur merupakan batas terendah yang digunakan sebagai pertimbangan dalam menentukan daur suatu jenis pohon. Daur suatu jenis tidak boleh lebih pendek dari daur silvikulturnya. 
Bagaimana bila cara permudaan dengan kultur jaringan? Maka praktis daur silvikultur menjadi tidak mempunyai arti lagi. 
c. Daur Teknik, yaitu umur pada waktu suatu jenis yang diusahakan sudah dapat menghasilkan kayu yang dapat digunakan untuk tujuan tertentu. Jadi bergantung pada tujuan pengusahaannya, jenis daur ini dapat panjang atau pendek. Misalnya, daur untuk kayu bakar dan pulp pada umumnya pendek, tetapi daur untuk kayu pertukangan seringkali amat panjang. 
d. Daur Volume Maksimum, yaitu umur tegakan dimana hasil kayu tahunan mencapai volume yang tertinggi. Disini tidak hanya dihitung hasil dari tebangan akhir saja tetapi juga termasuk seluruh hasil penjarangan yang pernah dilakukan sampai umur tersebut. Daur hasil kayu maksimum ini merupakan konsep daur yang paling penting yang mempunyai nilai praktis, dan paling banyak dipakai di lapangan. Panjang daur volume maksimum tercapai pada saat umur tegakan dimana terjadi perpotongan antara kurva riap rata-rata tahunan (MAI) dan CAI (lihat Gambar 1). 
e. Daur pendapatan maksimum, juga dinamakan daur rente hutan maksimum (the highest forest rental). Pada umur tersebut suatu hutan tanaman akan menghasilkan pendapatan bersih maksimum. Rara-rata pendapatan bersih tahunan dapat dihitung dengan rumus: 
FR = Yr + ΣTr – C – r.a 
r 
Dimana: FR = rata-rata pendapatan tahunan bersih (Rp/ha/tahun) 
Yr = Nilai hasil tebangan akhir pada umur daur (Rp/ha) 
Tr = Nilai hasil penjarangan sampai akhir daur (Rp/ha) 
C = biaya pembuatan tanaman (Rp/ha) 
r = panjang rotasi (tahun) 
a = biaya administrasi rata-rata (Rp/ha/tahun)
42 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
Karena dasar perhitungannya adalah hasil kayu, maka panjang daur ini hampir sama dengan panjang daur volume maksimum. Bedanya adalah variasi harga kayu. 
Contoh: Perhitungan Rata-rata Pendapatan Tahunan bersih (Annual Forest Rent), dari Tegakan Seumur Pinus dengan site Indeks 100. 
Umur (th) 
Nilai Tegakan Kotor ($) 
Biaya Pembangunan Hutan ($)* 
Nila Bersih Tegakan ($/acre) 
Forest Rent ($/acre) 
20 
22 
40 
-18 
-0,9 
30 
174 
53 
121 
4,0 
40 
510 
66 
444 
11,1 
50 
721 
79 
642 
12,8 
60 
834 
92 
742 
12,4 
70 
918 
105 
813 
11,6 
80 
993 
118 
875 
10,9 
Keterangan: Biaya pembangunan hutan terdiri atas biaya pembangunan pada tahun pertama sebesar $ 14/acre, dan biaya pemeliharaan sebesar $1,3/acre/tahun 
f. Daur keuntungan maksimum disebut juga daur financial, yaitu umur tebangan hutan tanaman yang dapat menghasilkan keuntungan tertinggi dalam nilai uang. Di kehutanan, keuntungan dapat dilihat dari dua sudut pandang yang berbeda, yaitu dari nilai harapan lahan (Land /expectation Value = LEV) dan dari hasil finansial. 
Nilai harapan lahan adalah nilai yang didasarkan pada pendapatan bersih yang dapat diperoleh dari suatu lahan, dihitung pada tingkat bunga tertentu. Di Kehutanan, pendapatan tidak diperoleh pada setiap tahun, melainkan secara periodik pada tahun-tahun tertentu. Oleh karena itu, pendapatan untuk waktu yang akan datang perlu didiskon pada tahun perhitungan. Rumus untuk perhitungan ini, pertama kali dikemukakan oleh Faustman pada tahun 1849. Rumus tersebut adalah sebagai berikut:
43 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
Yr + Ta (1 + i)r-a + Tb (1 + i)r-a + I [ (1 + i)r – 1] – C (1 + i)r-a – Sa (1 + i)r-a – e [ (1 + i)r – 1] 
i i 
LEV = 
(1 + i)r – 1 
dimana: 
LEV = nilai harapan lahan 
Yr = pendapatan pada umur rotasi (Rp/ha) 
Ta, Tb, dst = nilai bersih penjarangan pada tahun ke-a, tahun ke-b, dst. 
I = Pendapatan tahunan yang diperoleh dari perumputan, perburuan, dll. 
C = Biaya pembangunan hutan pada tahun ke-a 
Sa, Sb, dst = Biaya pemeliharaan pada tahun ke-a, tahun ke-b, dst. 
e = Biaya tahunan, seperti pajak, administrasi, dll. 
r = panjang rotasi 
i = suku bunga 
Rumus Faustman tersebut di atas, sekarang banyak dimodifikasi, sehingga lahir rumus baru yang dapat disebut rumus “Neo- Faustman”, seperti rumus tanah kosong, rumus biaya pemeliharaan tegakan terkecil, dan rumus nilai jual maksimum.
44 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
Contoh: Perhitungan LEV dari Tegakan Seumur Pinus dengan site Indeks 100, Suku bunga 3% (Davis, 1966, halaman 239). 
Umur Tegakan (th) 
Biaya Pembangunan Tegakan ($) 
Biaya Tahunan ($) 
Biaya Total pada Umur Rotasi ($) 
Pendapatan Total pada Umur Rotasi ($) 
Pendapatan Bersih pada Umur Rotasi ($) 
Nilai Harapan Lahan (LEV) 
Tahun Pertama 
Nilai Biaya pada umur rotasi (setelah dikompound) 
Biaya Tahunan 
Nilai Biaya Tahunan pada umur rotasi (setelah dikompound) 
(a) 
(b) 
(c) 
(d) 
(e) 
(f) 
(g) 
(h) 
(i) 
(a) (1 + i)r-1 
(d) (1 + i )r – 1 
i 
(c) + (e) 
(g) – (f) 
(h) 
-------------- 
(1 + i)r – 1 
20 
14 
24.55 
1.3 
34.93 
59 
22 
37 
46 
30 
14 
32,99 
1.3 
61.85 
95 
174 
79 
55 
40 
14 
44.34 
1.3 
98.02 
142 
510 
368 
163 
50 
14 
59.59 
1.3 
146.64 
206 
721 
515 
152 
60 
14 
80.08 
1.3 
211.97 
292 
834 
542 
111 
70 
14 
107.62 
1.3 
299.77 
407 
918 
511 
74 
80 
14 
144.63 
1.3 
417.77 
562 
993 
431 
45
45 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
3. Menentukan Daur Sebelum menentukan panjang daur yang akan dipakai untuk suatu kelas perusahaan, perlu ditetapkan terlebih dahulu jenis daur mana yang akan dianut. Hal ini tentu saja berkaitan erat dengan tujuan pengelolaan. Secara garis besar, pertimbangan-pertimbanan memilih tipe daur dalam hubungannya dengan tujuan pengelolaan adalah sebagai berikut: 
 Bila tujuan pengelolaan lebih mengutamakan perolehan manfaat non- ekonomi dari hutan (mengatur supply jasa hutan) seperti, satwa liar, rekreasi, dan lain-lain semacam itu, maka daur silvikultur dan daur fisik akan lebih baik. 
 Bila tujuan pengelolaan dititikberatkan untuk menghasilkan kayu, baik kayu pertukangan maupun kayu bakar, daur teknik dan daur volume maksimum akan merupakan alternatif yang paling tepat. 
 Untuk tujuan pengelolaan yang mengutamakan keuntungan dalam nilai uang (untuk mengatur pengembalian uang), digunakan rotasi pendapatan maksimum atau daur finansial. 
Disamping tujuan pengelolaan, panjang daur juga ditentukan oleh faktor- faktor antara lain: besarnya riap atau percepatan pertumbuhan pohon penyusun tegakan, tujuan akhir penggunaan kayu, kondisi tapak hutan, dan jenis pohon yang ditanam. Davis (1966) mengklasifikasi beberapa faktor yang berpengaruh terhadap panjang daur ke dalam dua kelompok yaitu faktor fisik dan faktor financial, yaitu, 
 Jenis produk apa yang diperlukan atau yang dapat dijual dengan keuntungan tertinggi (aspek demand). 
 Produktifitas hutan, atau apa yang dapat ditanam (aspek supply). 
Dalam klasifikasi tersebut, biaya maupun penghasilan dimasukkan ke dalam dua kelompok itu (fisik dan finansial) yang harus diintegrasikan yang kemudian daur ditentukan sesuai dengan tujuan pengelolaan hutan. Dalam hal ini, tiga faktor yang harus diperhatikan, yaitu:
46 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
 nilai produk, berkaitan dengan ukuran dan kualitas yang menguntungkan untuk dijual, (tapi nilai di sini terlepas dari nilai financial) dan pada umur berapa akan diperoleh nilai tertinggi pada suatu tujuan pengelolaan tertentu. 
 Faktor hutan, yang mencakup: physical produvtivity (site indeks), pathological factors, entomological factor, silvicultural factor. 
 Pandangan ekonomi, yaitu keberartian waktu (terkait dengan aspek financial). 
F. Konsep Kelestarian 1. Karakterisitik Sumberdaya Hutan Hutan pada dasarnya mempunyai dua sisi yang tidak dapat dipisahkan satu dengan yang lain, yaitu hutan sebagai sumberdaya alam dan hutan sebagai suatu ekosistem. Hutan sebagai sumberdaya alam, dengan karakteristik, dapat diperbaharui, mempunyai fungsi manfaat serbaguna (multi use resources), bergam antara satu tempat dengan tempat lainnya (divers), potensial (berukuran besar, sebagai populasi). Sedangkan hutan sebagai ekosistem, dengan karaktersitik, sangat kompleks, bersifat labil (mudah terpengaruh oleh peruahan), dan beragam (divers). Dengan demikian, dalam memanfaatkan hutan untuk memenuhi kebutuhan manusia dan pembangunan, maka karakteristik atau sifat hutan sebagai sumberdaya alam dan ekosistem harus menjadi pertimbangan utama secara proporsional. Pertumbuhan penduduk yang pesat, menyebabkan kebutuhan terhadap lahan dan hasil hutan juga meningkat. Peningkatan ini tidak hanya dalam jumlah (kuantitasnya), tetapi juga dalam jenisnya serta kualitasnya. Untuk dapat memenuhi meningkatnya kebutuhan akan hasil-manfaat tersebut, maka intensifikasi dan cara-cara pemanfaatan hutan juga harus ditingkatkan. Dalam waktu yang bersamaan terdapat perkembangan global yang menyertainya. 2. Konsep Kelestarian 
Pada kondisi seperti diuraikan di atas, dengan mempertimbangkan sifat- sifat hutan (sebagai SDA dan sebagai ekosistem) maka dikembangkan suatu
47 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
prinsip dasar dalam pemanfaatan hutan yang dikenal sebagai Prinsip Kelestarian (Sustainable Principle). Berdasarkan perkembangannya, dikenal dua prinsip kelestarian, yaitu: prinsip hasil (yield principle), dan prinsip manajemen (management principle). 1. Prinsip Hasil (yield principle) Prinsip ini dikembangkan untuk pertama kalinya dalam pengelolaan hutan di Jerman, dimana dalam mewujudkan pemenuhan kebutuhan akan hasil dan manfaat hutan yang terus meningkat, maka hasil-manfaat hutan merupakan dasar utama pengelolaan hutan. Dengan demikian, prinsip hasil adalah prinsip dalam pengelolaan hutan yang mendasarkan pada pertimbangan hasil yang diperoleh dari hutan sebagai dasar utamanya. Dalam sejarah pengetrapannya, terdapat beberapa bentuk prinsip hasil, yaitu: 
a. Prinsip hasil yang lestari (sustainable yield principle) 
Pengelolaan hutan dengan prinsip hasil lestari mengupayakan hasil (yield) yang diperoleh dari hutan kurang lebih sama dari waktu ke waktu (tahun ke tahun atau rotasi ke rotasi). Prinsip ini dapat dicapai apabila terdapat keseimbangan antara riap (increment) dari tegakan hutan dengan pemanenannya (harvesting). Keseimbangan ini merupakan persyaratan minimal yang harus dipenuhi untuk mewujudkan kelestarian hasil. Dengan demikian, masukan yang sangat penting dan mendasar untuk mewujudkan tercapainya prinsip kelestarian hasil adalah besarnya riap. Riap adalah besarnya pertambahan tumbuh dimensi pohon-tegakan (diameter, tinggi, volume) menurut ruang dan waktu. Satuan yang sering digunakan dalam menyatakan riap adalah m3/ha/tahun. Terdapat banyak cara untuk mengukur besarnya riap tegakan, salah satu yang sering dipergunakan adalah dengan melakukan pengamatan-pengukuran secara berurutan (continuous forest measurement) pada plot permanent (Petak Ukur Permanen = PUP).
48 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
Sehubungan dengan riap tegakan sebagai masukan yang mendasar dalam mewujudkan kelestarian hasil, maka setiap HPH diharuskan membuat PUP di areal bekas tebangan. Dengan mengetahui riap tegakan tinggal, maka dapat ditentukan besarnya jangka waktu rotasi tebangan (cutting cycle) dan besarnya jatah tebang tahunan (JTT = AAC) pada rotasi kedua. 
b. Prinsip hasil yang selalu meningkat (progressive yield principle) 
Disamping hasil yang diperoleh dari hutan (utamanya kayu) berlangsung kurang lebih sama dari waktu ke waktu, pengelola hutan berupaya lebih lanjut untuk meningkatkan hasil yang diperoleh dari hutan dari waktu ke waktu. Jadi bersifat progressif. Dengan demikian, prinsip hasil yang selalu meningkat adalah prinsip pengelolaan hutan yang mengupayakan hasil yang akan diperoleh dari hutan akan terus meningkat dari waktu ke waktu (tahun ke tahun, rotasi ke rotasi). Prinsip ini dapat dicapai dengan meningkatkan potensi tegakan per satuan luasnya, atau dengan kata lain riap tegakan harus ditingkatkan per satuan luas per satuan waktu, melalui: 
1) Penerapan teknik silvikultur yang tepat, misalnya melalui penjarangan (thinning) yang tepat, pemupukan, dll. 
2) Pemilihan bibit unggul melalui program-program kultur jaringan (tissue culture), pemuliaan pohon (tree improvement), dan rekayasa teknologi biologi (biotechnology). 
c. Prinsip hasil yang maksimal (maximum yield principle) 
Dengan semakin meningkatnya kebutuhan terhadap hasil hutan, maka upaya untuk mendapatkan hasil secara progressif masih belum dapat memenuhi kebutuhan tersebut. Pada saat yang bersamaan teknologi pemanfaatan hasil hutan juga mengalami peningkatan, yang ditopang dengan berkembangnya IPTEKS pemanfaatan hasil hutan. 
Melalui teknologi pemanfatan hasil hutan, yaitu memproses-mengolah hasil hutan menjadi produk jadi atau setengah jadi, diharapkan nilai dari hasil
49 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
hutan akan meningkat dan maksimal. Dengan demikian, prinsip hasil maksimal adalah prinsip pengelolaan hutan yang mengupayakan diperolehnya nilai maksimal dari sumberdaya hutan. Untuk mendapatkan nilai maksimal tersebut, beberapa upaya yang dapat dilakukan adalah: 
1) industrialisasi pengolahan hasil hutan untuk mendapatkan nilai tambah (value added). 
2) Intensifikasi pemanfaatan hasil hutan sehingga diperoleh volume hasil hutan yang lebih besar (memperkecil volume limbah) 
3) Diversifikasi pemanfaatan hasil hutan 
Dengan demikian, prinsip ini menekankan pada peningkatan nilai dibanding peningkatan produksi hasil hutan. 2. Prinsip Manajemen Hutan Lestari (Sustainabel Forest Management) Pengelolaan hutan seyogyanya tidak hanya mempertimbangkan kelestarian hasil tetapi harus pula mempertimbangkan dampak dari pemanfatan hasil tersebut. Oleh karenanya, pengelolaan hutan mempunyai dimensi yang lebih luas (multidimentional principle). Berbeda dengan prinsip kelestarian hasil, prinsip pengelolaan hutan secaralestari perlu dan harus mempertimbangkan aspek-aspek yang lebih luas, yaitu: 
a. Kelestarian sumberdaya hutan (resource security) 
b. Kelestarian produksi (cointinuity of production) 
c. Kelestarian lingkungan (environment) 
d. Kelestarian keanekaragaman hayati (biodiversity) 
e. Kelestarian sosekbud masyarakaty (socio-economic and culute) 
Dengan demikian, pada prinsip manajemen, aspek kelestarian hasil merupakan salah satu bagian saja dari kegiatan pengelolaan hutan. Untuk
50 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
mewujudkan kelestarian pemanfaatan hutan, semua aspek di atas harus dipertimbangkan secara komprehensif. 3.6 Bahan Disuksi 3.7 Bacaan/Rujukan: Davis, K.P. 1978; Lawrence. S. D., K.N. Johnson. 1987; Leuschener. W. A. 1984; Junus. M. 1984; Jerram. M.R.K. 1980. 3.8 Latihan Soal-Soal
51 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
BAB 
PRESKRIPSI PENGELOLAAN HUTAN 
A. Pengertian Preskripsi Pengelolaan Hutan 
Preskripsi pengelolaan hutan adalah seperangkat kegiatan yang 
diimplementasikan pada suatu tegakan untuk mencapai hasil tertentu yang 
diinginkan. Penanaman, penjarangan, permudaan, pemanenan, pemupukan, 
dan lain-lain adalah contoh kegiatan yang dilakukan untuk mendapatkan struktur 
vegetasi dan hasil kayu yang diinginkan. 
Membangun, menilai, dan mengaplikasikan preskripsi-preskripsi pada 
suatu tegakan adalah aktivitas utama yang dilakukan oleh professional 
kehutanan dimana pada aktivitas tersebut teori-teori dan prinsip-prinsip 
pengelolaan hutan diaplikasikan dalam dunia nyata. 
Wilayah 
Pengelolaan 
Provinsi 
Wilayah 
Pengelolaan 
Kabupaten 
IUPHHK 
Ijin Lain 
1. Tata hutan 
2. Pemanfaatan 
3. Rehabilitasi 
4. Perlindungan 
5. Konservasi 
Unit 
Pengelolaan 
1. Perencanaan 
Kehutanan 
2. Pengelolaan 
3. Litbang, Diklat 
Luh 
4. Pengawasan 
Pengurusan 
Pengelolaan 
Kriteria Kelembagaan 
Kawasan ada Hak 
Kawasan tdk ada Hak 
Kawasan Konflik 
IV 
Pokok Bahasan : Preskripsi Pengelolaan Hutan 
Tujuan Umum : Menganalisis preskripsi pengelolaan hutan. 
Tujuan Instruksional Khusus : Selesai mempelajari Bab IV, mahasiswa/i 
mampu: (1) menjelaskan tiga elemen dasar 
membangun preskripsi pengelolaan hutan, 
(2) membangun, menilai, dan 
mengaplikasikan preskripsi-preskripsi 
pengelolaan pada suatu tegakan
52 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
Pengembangan preskripsi telah dilakukan dalam perencanaan pengelolaan hutan saat ini. Preksripsi tertentu yang diterapkan pada suatu tipe lahan bersama-sama dengan prediksi hasil secara kuantitatif dan perkiraan hasil yang lain apabila preskripsi tersebut diimplementasikan merupakan building block dari model perencanaan dan skedul pembangunan hutan moderen yang sebenarnya. Perumusan preskripsi perlu mengintegrasikan strategi klassifikasi lahan, pengetahuan dasar dan aplikasi silvikultur, teknik-teknik prediksi pertumbuhan, nilai-nilai ekonomi, dan terknik analisis pengambilan keputusan dari ahli ekonomi manajemen. Contoh: Terdapat penggergajian kayu kecil, tegakan campuran pinus pada tanah yang peka erosi, kelerengan kurang dari 30%, site indeks lebih besar dari 100, dan basal area lebih besar dari 200 ft2 per acre, eksploitasi menggunakan traktor, melakukan penjarangan komersial untuk menurunkan basal area menjadi 140 ft2 per acre, rotasi 30 tahun, melakukan regenerasi dengan jenis Dougles-fir. Prediksi hasil dari kegiatan regenerasi ini adalah 15.000 board feet (Mbd ft) sawn timber dan 600 ft3 kayu pulp hasil penjarangan, 34 Mbd ft sawn timber dan 1.200 ft3 kayu pulp dari hasil tebangan akhir pada tegakan yang ada saat ini, dan 64 Mbd ft pada tebangan akhir dari hasil regenerasi. Preskripsi pengelolaan hutan yang baik harus berpedoman pada empat hal yaitu: 
1. Keutuhan dan kelanjutan ekologi. 
Preskripsi pengelolaan hutan harus mepertimbagkan berbagai fungsi lingkungan maupun jasa-jasa yang diberikan oleh hutan antara lain, pemeliharaan keanekaragaman hayati hutan, perlindungan daerah aliran sungai, pemeliharaan fungsi daur ulang zat hara yang penting, perlindungan iklim mikro dan iklim setempat, dan lain-lain. 
2. Penggunaan produk dan jasa hutan oleh manusia secara berkelanjutan dan adil. 
Preskripsi pengelolaan hutan mempertimbangkan ciri-ciri ekologi, faktor- faktor sosial dan demografi, serta potensi ekonomi pada setiap unit manajemen. Biaya-biaya dan manfaat-manfaat ekonomi baik perlindungan
53 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
maupun produksi hutan sama-sama dipikul masyarakat setempat, sektor swasta, dan pemerintah. 
3. Pengelolaan terpadu pada skala yang tepat. 
Hutan dikelola dalam suatu kerangka perencanaan wilayah, pengambilan keputusan dan pengelolaan yang memperhitungkan permukiman manusia di sekitarnya, tanah-tanah pertanian, dan berbagai macam kegiatan ekonomi. Pertimbangan-pertimbangan ekologi dan sosial menentukan ukuran wilayah pengelolaan. Pemerintah, masyarakat, swasta, dan kepentingan-kepentingan lain bersama-sama merumuskan pilihan-pilihan pengelolaan untuk memenuhi kebutuhan manusia secara berkelanjutan baik pada kawasan hutan maupun pada lahan-lahan masyarakat dan mengatasi masalah-masalah penggunaan lahan. 4. Keikutsertaan yang adil dan bijaksana oleh semua pihak yang berkepentingan. Memberikan kewenangan dan hak atas informasi dan partisipasi kepada semua pihak yang berkepentingan dalam proses perumusan keputusan- keputusan pengelolaan dan kebijakan kehutanan. B. Elemen-elemen Dasar Membangun Preskripsi Pengelolaan Hutan Pernyataan pada uraian Bagian A menggambarkan tiga elemen esensial dari preskripsi pada suatu lahan hutan, yaitu: 
1. Klasifikasi Lahan (Land – type Classification) 
Klassifikasi lahan menggambarkan paket atau tipe-tipe lahan menurut lokasi, potensi tegakan, kerapatan, jenis, tanah, kelerengan, dan atribut-atribut lahan yang lain. Disini kita membuat keputusan tentang keseragaman (homogenitas) dan keberagaman (heterogenitas) lahan/wilayah. 
Mengklasifikasi lahan ke dalam unit-unit pengelolaan yang homogen memungkinkan kita untuk menggeneralisir hasil antara areal yang diamati
54 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
dan dipelajari dengan areal yang tidak diamati tetapi mempunyai kondisi yang sama dengan areal yang diamati. Untuk mendapatkan areal yang homogen perlu mempertimbangkan tidak hanya karakteristik fisik dan vegetasi, tetapi juga karakteristik pembangunan Contoh: Areal hutan seluas 1000 acre, dengan karakteristik sebagai berikut: a. Karakteristik fisik: 1) kelerengan (2 kelas), yaitu: moderate (0 – 30%) curam (> 30%) 2) wilayah DAS (2 kelas) Elk creek Fish creek b. araktersitik vegetasi 1) Penutupan lahan (3 kelas) soft woods hard woods Grasses 2) Potensi tegakan (2 kelas) diameter rata-rata < 14 inci diameter rata-rata > 1 inci c. Karakteristik pembangunan 1) Jarak dari jalan raya (2 kelas) < 200 ft dari jalan > 200 ft dari jalan Karakteristik tersebut dapat dilihat pada Gambar 4, 5 dan Gambar 6.
55 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n
56 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
Dengan karakteristik tersebut di atas: 
a. Berapa unit manajemen homogen yang dapat anda bangun? Untuk 
menjawab pertanyaan ini, anda harus melakukan overlay Gambar 4, Gambar 
5, dan Gambar 6. Hasilnya disajikan pada Gambar 7.
57 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 
b. Dari sejumlah unit manajemen homogen yang anda dapatkan pada soal a, 
berapa unit manajemen yang secara aktual dapat dikelola? Kenapa? 
c. Bagaimana preskripsi pengelolaan unit manajemen yang anda telah bangun? 
2. Skedule kegiatan (Management activity schedule) 
Skedule kegiatan menggambarkan tata waktu (timing), metode, dan kondisi-kondisi 
terhadap vegetasi dan sumberdaya yang lain yang akan dimanipulasi 
atau diperlakukan untuk mencapai hasil yang diinginkan, mencakup: aturan-aturan 
eksploitasi (logging rules), schedule penjarangan dan pemanenan 
hasil (timber thinning and harvest schedule), dan teknik regenerasi 
(regeneration technique for the next tree crop). 
3. Prediksi Pertumbuhan dan Hasil (Quantitiative growth and yield projection), 
Hal ini menggambarkan secara numeric berapa banyak kayu yang 
diharapkan dari penebangan komersial khususnya volume yang akan 
ditebang pada penjarangan dan tebangan akhir dari tegakan yang ada 
sekarang dan tegakan berikutnya dari hasil regenerasi.
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009
BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009

More Related Content

What's hot

EKOLOGI HUTAN
EKOLOGI HUTANEKOLOGI HUTAN
EKOLOGI HUTAN
EDIS BLOG
 
laporan pemanenan hasil hutan
laporan pemanenan hasil hutan laporan pemanenan hasil hutan
laporan pemanenan hasil hutan
abdul gonde
 
HUTAN, KEHUTANAN,DAN ILMU KEHUTANAN
HUTAN, KEHUTANAN,DAN ILMU KEHUTANANHUTAN, KEHUTANAN,DAN ILMU KEHUTANAN
HUTAN, KEHUTANAN,DAN ILMU KEHUTANAN
EDIS BLOG
 
Presentasi no 5 8_sistem konservasi lahan basah
Presentasi no 5 8_sistem konservasi lahan basahPresentasi no 5 8_sistem konservasi lahan basah
Presentasi no 5 8_sistem konservasi lahan basah
Bondan the Planter of Palm Oil
 
Pemilihan Jenis Pohon dan Kesesuaian Tapak
Pemilihan Jenis Pohon dan Kesesuaian TapakPemilihan Jenis Pohon dan Kesesuaian Tapak
Pemilihan Jenis Pohon dan Kesesuaian Tapak
Rumbi Oztecilopasunexiss
 
Penyakit hutan
Penyakit hutanPenyakit hutan
Penyakit hutanbayu meido
 
Tebang Pilih Tanam Indonesia (TPTI)
Tebang Pilih Tanam Indonesia (TPTI)Tebang Pilih Tanam Indonesia (TPTI)
Tebang Pilih Tanam Indonesia (TPTI)
npgkuja
 
Penanganan Pasca Panen Sagu (Qoifani Azzahra).pptx
Penanganan Pasca Panen Sagu (Qoifani Azzahra).pptxPenanganan Pasca Panen Sagu (Qoifani Azzahra).pptx
Penanganan Pasca Panen Sagu (Qoifani Azzahra).pptx
QoifaniAzZahra
 
Ekoling3. valuasi ekonomi sda-klh
Ekoling3. valuasi ekonomi sda-klhEkoling3. valuasi ekonomi sda-klh
Ekoling3. valuasi ekonomi sda-klh
Wahyu Yuns
 
Ph berbasis ekosistem
Ph berbasis ekosistemPh berbasis ekosistem
Ph berbasis ekosistemErwin Radom
 
Hasil Hutan Bukan Kayu
Hasil Hutan Bukan KayuHasil Hutan Bukan Kayu
Hasil Hutan Bukan Kayu
zuhryharyono1
 
Acara iii penanaman
Acara iii penanamanAcara iii penanaman
Acara iii penanamanperdos5 cuy
 
Pengukuran diameter pohon
Pengukuran diameter pohonPengukuran diameter pohon
Pengukuran diameter pohon
ida lestari
 
Modul Pengelolaan Hutan Produksi Lestari (PHPL)
Modul Pengelolaan Hutan Produksi Lestari (PHPL)Modul Pengelolaan Hutan Produksi Lestari (PHPL)
Modul Pengelolaan Hutan Produksi Lestari (PHPL)
Ade Soekadis
 
Petak Ukur Inventarisasi hutan slide show
Petak Ukur Inventarisasi hutan slide showPetak Ukur Inventarisasi hutan slide show
Petak Ukur Inventarisasi hutan slide show
IndraSetiawan115511
 
Benih dan persemaian acara 1 9
Benih dan persemaian acara 1 9Benih dan persemaian acara 1 9
Benih dan persemaian acara 1 9bayu meido
 
Hutan kehutanan-dan-ilmu-kehutanan
Hutan kehutanan-dan-ilmu-kehutananHutan kehutanan-dan-ilmu-kehutanan
Hutan kehutanan-dan-ilmu-kehutananEDIS BLOG
 

What's hot (20)

EKOLOGI HUTAN
EKOLOGI HUTANEKOLOGI HUTAN
EKOLOGI HUTAN
 
laporan pemanenan hasil hutan
laporan pemanenan hasil hutan laporan pemanenan hasil hutan
laporan pemanenan hasil hutan
 
HUTAN, KEHUTANAN,DAN ILMU KEHUTANAN
HUTAN, KEHUTANAN,DAN ILMU KEHUTANANHUTAN, KEHUTANAN,DAN ILMU KEHUTANAN
HUTAN, KEHUTANAN,DAN ILMU KEHUTANAN
 
Presentasi no 5 8_sistem konservasi lahan basah
Presentasi no 5 8_sistem konservasi lahan basahPresentasi no 5 8_sistem konservasi lahan basah
Presentasi no 5 8_sistem konservasi lahan basah
 
Pemilihan Jenis Pohon dan Kesesuaian Tapak
Pemilihan Jenis Pohon dan Kesesuaian TapakPemilihan Jenis Pohon dan Kesesuaian Tapak
Pemilihan Jenis Pohon dan Kesesuaian Tapak
 
Penyakit hutan
Penyakit hutanPenyakit hutan
Penyakit hutan
 
Kerusakan hutan.ppt
Kerusakan hutan.pptKerusakan hutan.ppt
Kerusakan hutan.ppt
 
faktor pembatas ekosistem
faktor pembatas ekosistemfaktor pembatas ekosistem
faktor pembatas ekosistem
 
Tebang Pilih Tanam Indonesia (TPTI)
Tebang Pilih Tanam Indonesia (TPTI)Tebang Pilih Tanam Indonesia (TPTI)
Tebang Pilih Tanam Indonesia (TPTI)
 
Agroforestri
AgroforestriAgroforestri
Agroforestri
 
Penanganan Pasca Panen Sagu (Qoifani Azzahra).pptx
Penanganan Pasca Panen Sagu (Qoifani Azzahra).pptxPenanganan Pasca Panen Sagu (Qoifani Azzahra).pptx
Penanganan Pasca Panen Sagu (Qoifani Azzahra).pptx
 
Ekoling3. valuasi ekonomi sda-klh
Ekoling3. valuasi ekonomi sda-klhEkoling3. valuasi ekonomi sda-klh
Ekoling3. valuasi ekonomi sda-klh
 
Ph berbasis ekosistem
Ph berbasis ekosistemPh berbasis ekosistem
Ph berbasis ekosistem
 
Hasil Hutan Bukan Kayu
Hasil Hutan Bukan KayuHasil Hutan Bukan Kayu
Hasil Hutan Bukan Kayu
 
Acara iii penanaman
Acara iii penanamanAcara iii penanaman
Acara iii penanaman
 
Pengukuran diameter pohon
Pengukuran diameter pohonPengukuran diameter pohon
Pengukuran diameter pohon
 
Modul Pengelolaan Hutan Produksi Lestari (PHPL)
Modul Pengelolaan Hutan Produksi Lestari (PHPL)Modul Pengelolaan Hutan Produksi Lestari (PHPL)
Modul Pengelolaan Hutan Produksi Lestari (PHPL)
 
Petak Ukur Inventarisasi hutan slide show
Petak Ukur Inventarisasi hutan slide showPetak Ukur Inventarisasi hutan slide show
Petak Ukur Inventarisasi hutan slide show
 
Benih dan persemaian acara 1 9
Benih dan persemaian acara 1 9Benih dan persemaian acara 1 9
Benih dan persemaian acara 1 9
 
Hutan kehutanan-dan-ilmu-kehutanan
Hutan kehutanan-dan-ilmu-kehutananHutan kehutanan-dan-ilmu-kehutanan
Hutan kehutanan-dan-ilmu-kehutanan
 

Viewers also liked

Tabel volume kubikasi kayu (meter kubik, m 3) dari tinggi batang pohon teruku...
Tabel volume kubikasi kayu (meter kubik, m 3) dari tinggi batang pohon teruku...Tabel volume kubikasi kayu (meter kubik, m 3) dari tinggi batang pohon teruku...
Tabel volume kubikasi kayu (meter kubik, m 3) dari tinggi batang pohon teruku...helmut simamora
 
Volume kubikasi kayu pohon (vegetasi hutan alam) terukur dari banir hingga be...
Volume kubikasi kayu pohon (vegetasi hutan alam) terukur dari banir hingga be...Volume kubikasi kayu pohon (vegetasi hutan alam) terukur dari banir hingga be...
Volume kubikasi kayu pohon (vegetasi hutan alam) terukur dari banir hingga be...
helmut simamora
 
1 pendahuluan, definisi
1 pendahuluan, definisi1 pendahuluan, definisi
1 pendahuluan, definisi
abdul samad
 
Sni 7535.3 2011-kayu_bundar_jenis_jati_bagian_3_pengukuran_dan_tabel_isi
Sni 7535.3 2011-kayu_bundar_jenis_jati_bagian_3_pengukuran_dan_tabel_isiSni 7535.3 2011-kayu_bundar_jenis_jati_bagian_3_pengukuran_dan_tabel_isi
Sni 7535.3 2011-kayu_bundar_jenis_jati_bagian_3_pengukuran_dan_tabel_isi
Evan Pool
 
Mengukur panjang, tinggi dan menghitung volume
Mengukur panjang, tinggi dan menghitung volumeMengukur panjang, tinggi dan menghitung volume
Mengukur panjang, tinggi dan menghitung volumeMunawir Muhammad
 
Bahan ajar-1 manajemen pemasaran2
Bahan ajar-1 manajemen pemasaran2Bahan ajar-1 manajemen pemasaran2
Bahan ajar-1 manajemen pemasaran2Neneng Nurbaeti
 
Abu vulkanik
Abu vulkanikAbu vulkanik
Makalah agroforestry
Makalah agroforestryMakalah agroforestry
Makalah agroforestryEka Phe
 
Tupoksi jabatan DINAS KEHUTANAN
Tupoksi jabatan DINAS KEHUTANANTupoksi jabatan DINAS KEHUTANAN
Tupoksi jabatan DINAS KEHUTANAN
Jhon Blora
 
ANALISIS KINERJA RUAS JALAN DIPONEGORO AKIBAT BANGKITAN PERJALANAN SDN 5 PEDU...
ANALISIS KINERJA RUAS JALAN DIPONEGORO AKIBAT BANGKITAN PERJALANAN SDN 5 PEDU...ANALISIS KINERJA RUAS JALAN DIPONEGORO AKIBAT BANGKITAN PERJALANAN SDN 5 PEDU...
ANALISIS KINERJA RUAS JALAN DIPONEGORO AKIBAT BANGKITAN PERJALANAN SDN 5 PEDU...
Mira Pemayun
 
Perda pengelolaan hutan hak dan penatausahaan hasil hutan(1)
Perda pengelolaan hutan hak dan penatausahaan hasil hutan(1)Perda pengelolaan hutan hak dan penatausahaan hasil hutan(1)
Perda pengelolaan hutan hak dan penatausahaan hasil hutan(1)
Jhon Blora
 
Dasar Manajemen 'Ruang lingkup dan pengertian manajemen'
Dasar Manajemen 'Ruang lingkup dan pengertian manajemen'Dasar Manajemen 'Ruang lingkup dan pengertian manajemen'
Dasar Manajemen 'Ruang lingkup dan pengertian manajemen'
Sintya M
 
Menerapkan fungsi manajemen POAC
Menerapkan fungsi manajemen POACMenerapkan fungsi manajemen POAC
Menerapkan fungsi manajemen POAC
evahaipah
 
Kesuburan tanah
Kesuburan tanahKesuburan tanah
Kesuburan tanah
Buyung Amin
 
KONSERVASI TANAH DAN AIR
KONSERVASI TANAH DAN AIRKONSERVASI TANAH DAN AIR
KONSERVASI TANAH DAN AIR
EDIS BLOG
 
30 Definisi Manajemen Menurut Para Ahli
30 Definisi Manajemen Menurut Para Ahli30 Definisi Manajemen Menurut Para Ahli
30 Definisi Manajemen Menurut Para AhliChristian Lokas
 

Viewers also liked (16)

Tabel volume kubikasi kayu (meter kubik, m 3) dari tinggi batang pohon teruku...
Tabel volume kubikasi kayu (meter kubik, m 3) dari tinggi batang pohon teruku...Tabel volume kubikasi kayu (meter kubik, m 3) dari tinggi batang pohon teruku...
Tabel volume kubikasi kayu (meter kubik, m 3) dari tinggi batang pohon teruku...
 
Volume kubikasi kayu pohon (vegetasi hutan alam) terukur dari banir hingga be...
Volume kubikasi kayu pohon (vegetasi hutan alam) terukur dari banir hingga be...Volume kubikasi kayu pohon (vegetasi hutan alam) terukur dari banir hingga be...
Volume kubikasi kayu pohon (vegetasi hutan alam) terukur dari banir hingga be...
 
1 pendahuluan, definisi
1 pendahuluan, definisi1 pendahuluan, definisi
1 pendahuluan, definisi
 
Sni 7535.3 2011-kayu_bundar_jenis_jati_bagian_3_pengukuran_dan_tabel_isi
Sni 7535.3 2011-kayu_bundar_jenis_jati_bagian_3_pengukuran_dan_tabel_isiSni 7535.3 2011-kayu_bundar_jenis_jati_bagian_3_pengukuran_dan_tabel_isi
Sni 7535.3 2011-kayu_bundar_jenis_jati_bagian_3_pengukuran_dan_tabel_isi
 
Mengukur panjang, tinggi dan menghitung volume
Mengukur panjang, tinggi dan menghitung volumeMengukur panjang, tinggi dan menghitung volume
Mengukur panjang, tinggi dan menghitung volume
 
Bahan ajar-1 manajemen pemasaran2
Bahan ajar-1 manajemen pemasaran2Bahan ajar-1 manajemen pemasaran2
Bahan ajar-1 manajemen pemasaran2
 
Abu vulkanik
Abu vulkanikAbu vulkanik
Abu vulkanik
 
Makalah agroforestry
Makalah agroforestryMakalah agroforestry
Makalah agroforestry
 
Tupoksi jabatan DINAS KEHUTANAN
Tupoksi jabatan DINAS KEHUTANANTupoksi jabatan DINAS KEHUTANAN
Tupoksi jabatan DINAS KEHUTANAN
 
ANALISIS KINERJA RUAS JALAN DIPONEGORO AKIBAT BANGKITAN PERJALANAN SDN 5 PEDU...
ANALISIS KINERJA RUAS JALAN DIPONEGORO AKIBAT BANGKITAN PERJALANAN SDN 5 PEDU...ANALISIS KINERJA RUAS JALAN DIPONEGORO AKIBAT BANGKITAN PERJALANAN SDN 5 PEDU...
ANALISIS KINERJA RUAS JALAN DIPONEGORO AKIBAT BANGKITAN PERJALANAN SDN 5 PEDU...
 
Perda pengelolaan hutan hak dan penatausahaan hasil hutan(1)
Perda pengelolaan hutan hak dan penatausahaan hasil hutan(1)Perda pengelolaan hutan hak dan penatausahaan hasil hutan(1)
Perda pengelolaan hutan hak dan penatausahaan hasil hutan(1)
 
Dasar Manajemen 'Ruang lingkup dan pengertian manajemen'
Dasar Manajemen 'Ruang lingkup dan pengertian manajemen'Dasar Manajemen 'Ruang lingkup dan pengertian manajemen'
Dasar Manajemen 'Ruang lingkup dan pengertian manajemen'
 
Menerapkan fungsi manajemen POAC
Menerapkan fungsi manajemen POACMenerapkan fungsi manajemen POAC
Menerapkan fungsi manajemen POAC
 
Kesuburan tanah
Kesuburan tanahKesuburan tanah
Kesuburan tanah
 
KONSERVASI TANAH DAN AIR
KONSERVASI TANAH DAN AIRKONSERVASI TANAH DAN AIR
KONSERVASI TANAH DAN AIR
 
30 Definisi Manajemen Menurut Para Ahli
30 Definisi Manajemen Menurut Para Ahli30 Definisi Manajemen Menurut Para Ahli
30 Definisi Manajemen Menurut Para Ahli
 

Similar to BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009

Kelas 1 sma_fisika_joko_sumarno
Kelas 1 sma_fisika_joko_sumarnoKelas 1 sma_fisika_joko_sumarno
Kelas 1 sma_fisika_joko_sumarnoIlham W'ie
 
Kelas 1 sma_fisika_joko_sumarno
Kelas 1 sma_fisika_joko_sumarnoKelas 1 sma_fisika_joko_sumarno
Kelas 1 sma_fisika_joko_sumarnoDewi Fitri
 
Fisika XI SMA/MAN
Fisika XI SMA/MANFisika XI SMA/MAN
Endarko dkk
Endarko dkkEndarko dkk
Endarko dkk
Pristiadi Utomo
 
SD-MI kelas04 ipa heri edy
SD-MI kelas04 ipa heri edySD-MI kelas04 ipa heri edy
SD-MI kelas04 ipa heri edysekolah maya
 
SD-MI kelas04 ipa heri edy
SD-MI kelas04 ipa heri edySD-MI kelas04 ipa heri edy
SD-MI kelas04 ipa heri edysekolah maya
 
Teknik Distribusi Tenaga Listrik Jilid 2.pdf
Teknik Distribusi Tenaga Listrik Jilid 2.pdfTeknik Distribusi Tenaga Listrik Jilid 2.pdf
Teknik Distribusi Tenaga Listrik Jilid 2.pdf
karimatunNisa7
 
Laporan Pengorganisasian Perpustakaan
Laporan Pengorganisasian PerpustakaanLaporan Pengorganisasian Perpustakaan
Laporan Pengorganisasian Perpustakaan
Siska Perangin-angin
 
Ipa kls 5 sd (maryanto)
Ipa kls 5 sd (maryanto)Ipa kls 5 sd (maryanto)
Ipa kls 5 sd (maryanto)MOH. SHOFI'I
 
SMK-MAK kelas10 smk ipa suparwoto
SMK-MAK kelas10 smk ipa suparwotoSMK-MAK kelas10 smk ipa suparwoto
SMK-MAK kelas10 smk ipa suparwotosekolah maya
 
Kelas x smk rekayasa-perangkat-lunak_aunur.pdf
Kelas x smk rekayasa-perangkat-lunak_aunur.pdfKelas x smk rekayasa-perangkat-lunak_aunur.pdf
Kelas x smk rekayasa-perangkat-lunak_aunur.pdf
reza_fajarudin
 
1 udangvaname
1 udangvaname1 udangvaname
1 udangvaname
Magenta Smart
 
REKAYASA PERANGKAT LUNAK UNTUK SMK Jilid 2
REKAYASA PERANGKAT LUNAK UNTUK SMK Jilid 2REKAYASA PERANGKAT LUNAK UNTUK SMK Jilid 2
REKAYASA PERANGKAT LUNAK UNTUK SMK Jilid 2NASuprawoto Sunardjo
 
Kelas 3 sma_fisika_joko_budiyanto
Kelas 3 sma_fisika_joko_budiyantoKelas 3 sma_fisika_joko_budiyanto
Kelas 3 sma_fisika_joko_budiyantoArif Wicaksono
 

Similar to BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009 (20)

BSE SMA Kelas XI IPA
BSE SMA Kelas XI IPABSE SMA Kelas XI IPA
BSE SMA Kelas XI IPA
 
Kelas 1 sma_fisika_joko_sumarno
Kelas 1 sma_fisika_joko_sumarnoKelas 1 sma_fisika_joko_sumarno
Kelas 1 sma_fisika_joko_sumarno
 
Kelas 1 sma_fisika_joko_sumarno
Kelas 1 sma_fisika_joko_sumarnoKelas 1 sma_fisika_joko_sumarno
Kelas 1 sma_fisika_joko_sumarno
 
Fisika XI SMA/MAN
Fisika XI SMA/MANFisika XI SMA/MAN
Fisika XI SMA/MAN
 
Kelas v sd ipa
Kelas v sd ipaKelas v sd ipa
Kelas v sd ipa
 
Endarko dkk
Endarko dkkEndarko dkk
Endarko dkk
 
SD-MI kelas04 ipa heri edy
SD-MI kelas04 ipa heri edySD-MI kelas04 ipa heri edy
SD-MI kelas04 ipa heri edy
 
IPA SD 4
IPA SD 4IPA SD 4
IPA SD 4
 
SD-MI kelas04 ipa heri edy
SD-MI kelas04 ipa heri edySD-MI kelas04 ipa heri edy
SD-MI kelas04 ipa heri edy
 
1279763
12797631279763
1279763
 
Kls 6 ipa
Kls 6 ipaKls 6 ipa
Kls 6 ipa
 
Teknik Distribusi Tenaga Listrik Jilid 2.pdf
Teknik Distribusi Tenaga Listrik Jilid 2.pdfTeknik Distribusi Tenaga Listrik Jilid 2.pdf
Teknik Distribusi Tenaga Listrik Jilid 2.pdf
 
Laporan Pengorganisasian Perpustakaan
Laporan Pengorganisasian PerpustakaanLaporan Pengorganisasian Perpustakaan
Laporan Pengorganisasian Perpustakaan
 
Ipa kls 5 sd (maryanto)
Ipa kls 5 sd (maryanto)Ipa kls 5 sd (maryanto)
Ipa kls 5 sd (maryanto)
 
SMK-MAK kelas10 smk ipa suparwoto
SMK-MAK kelas10 smk ipa suparwotoSMK-MAK kelas10 smk ipa suparwoto
SMK-MAK kelas10 smk ipa suparwoto
 
Kelas x smk rekayasa-perangkat-lunak_aunur.pdf
Kelas x smk rekayasa-perangkat-lunak_aunur.pdfKelas x smk rekayasa-perangkat-lunak_aunur.pdf
Kelas x smk rekayasa-perangkat-lunak_aunur.pdf
 
1 udangvaname
1 udangvaname1 udangvaname
1 udangvaname
 
Rpl jilid 2
Rpl jilid 2Rpl jilid 2
Rpl jilid 2
 
REKAYASA PERANGKAT LUNAK UNTUK SMK Jilid 2
REKAYASA PERANGKAT LUNAK UNTUK SMK Jilid 2REKAYASA PERANGKAT LUNAK UNTUK SMK Jilid 2
REKAYASA PERANGKAT LUNAK UNTUK SMK Jilid 2
 
Kelas 3 sma_fisika_joko_budiyanto
Kelas 3 sma_fisika_joko_budiyantoKelas 3 sma_fisika_joko_budiyanto
Kelas 3 sma_fisika_joko_budiyanto
 

More from EDIS BLOG

DESKRIPSI PALAQUIUM ABOVATUM
DESKRIPSI PALAQUIUM ABOVATUMDESKRIPSI PALAQUIUM ABOVATUM
DESKRIPSI PALAQUIUM ABOVATUM
EDIS BLOG
 
Efective Communication (Communication Skill)
Efective Communication (Communication Skill)Efective Communication (Communication Skill)
Efective Communication (Communication Skill)
EDIS BLOG
 
Terjemahan bab 7 forest hidrologi Karakteristik Hutan
Terjemahan bab 7 forest hidrologi Karakteristik HutanTerjemahan bab 7 forest hidrologi Karakteristik Hutan
Terjemahan bab 7 forest hidrologi Karakteristik Hutan
EDIS BLOG
 
FAMILY THEACEA
FAMILY THEACEAFAMILY THEACEA
FAMILY THEACEA
EDIS BLOG
 
Makalah sosiologi hutan dan lingkungan
Makalah sosiologi hutan dan lingkunganMakalah sosiologi hutan dan lingkungan
Makalah sosiologi hutan dan lingkungan
EDIS BLOG
 
LAPORAN PRAKTIKUM MIKROBIOLOGI KEHUTANAN PENGENALAN ALAT-ALAT MIKROBIOLOGI
LAPORAN PRAKTIKUM MIKROBIOLOGI KEHUTANAN PENGENALAN ALAT-ALAT MIKROBIOLOGILAPORAN PRAKTIKUM MIKROBIOLOGI KEHUTANAN PENGENALAN ALAT-ALAT MIKROBIOLOGI
LAPORAN PRAKTIKUM MIKROBIOLOGI KEHUTANAN PENGENALAN ALAT-ALAT MIKROBIOLOGI
EDIS BLOG
 
LAPORAN PRAKTIKUM PENGENALAN ALAT-ALAT MIKROBIOLOGI
LAPORAN PRAKTIKUM PENGENALAN ALAT-ALAT MIKROBIOLOGILAPORAN PRAKTIKUM PENGENALAN ALAT-ALAT MIKROBIOLOGI
LAPORAN PRAKTIKUM PENGENALAN ALAT-ALAT MIKROBIOLOGI
EDIS BLOG
 
Ekonomi sumber daya hutan FHIL UHO 2014 Produksi, Proses Produksi, Dan Sumber...
Ekonomi sumber daya hutan FHIL UHO 2014 Produksi, Proses Produksi, Dan Sumber...Ekonomi sumber daya hutan FHIL UHO 2014 Produksi, Proses Produksi, Dan Sumber...
Ekonomi sumber daya hutan FHIL UHO 2014 Produksi, Proses Produksi, Dan Sumber...
EDIS BLOG
 
Klimatologi hutan
Klimatologi hutanKlimatologi hutan
Klimatologi hutanEDIS BLOG
 
KELEMBAPAN UDARA
KELEMBAPAN UDARAKELEMBAPAN UDARA
KELEMBAPAN UDARA
EDIS BLOG
 
RADIASI MATAHARI
RADIASI MATAHARIRADIASI MATAHARI
RADIASI MATAHARI
EDIS BLOG
 
KELEMBAPAN UDARA
KELEMBAPAN UDARAKELEMBAPAN UDARA
KELEMBAPAN UDARA
EDIS BLOG
 
HIDROLOGI HUTAN
HIDROLOGI HUTANHIDROLOGI HUTAN
HIDROLOGI HUTAN
EDIS BLOG
 
PENGERTIAN LIMBAH
PENGERTIAN LIMBAHPENGERTIAN LIMBAH
PENGERTIAN LIMBAH
EDIS BLOG
 
DIABETES MALITUS
DIABETES MALITUSDIABETES MALITUS
DIABETES MALITUS
EDIS BLOG
 
EPIDEMILOGI
EPIDEMILOGIEPIDEMILOGI
EPIDEMILOGI
EDIS BLOG
 
PENGANTAR EPIDEMILOGI
PENGANTAR EPIDEMILOGIPENGANTAR EPIDEMILOGI
PENGANTAR EPIDEMILOGI
EDIS BLOG
 
PENGERTIAN KESEHATAN MASYARAKAT
PENGERTIAN KESEHATAN MASYARAKATPENGERTIAN KESEHATAN MASYARAKAT
PENGERTIAN KESEHATAN MASYARAKAT
EDIS BLOG
 
Tipe buah
Tipe buahTipe buah
Tipe buah
EDIS BLOG
 
SILVIKA
SILVIKASILVIKA
SILVIKA
EDIS BLOG
 

More from EDIS BLOG (20)

DESKRIPSI PALAQUIUM ABOVATUM
DESKRIPSI PALAQUIUM ABOVATUMDESKRIPSI PALAQUIUM ABOVATUM
DESKRIPSI PALAQUIUM ABOVATUM
 
Efective Communication (Communication Skill)
Efective Communication (Communication Skill)Efective Communication (Communication Skill)
Efective Communication (Communication Skill)
 
Terjemahan bab 7 forest hidrologi Karakteristik Hutan
Terjemahan bab 7 forest hidrologi Karakteristik HutanTerjemahan bab 7 forest hidrologi Karakteristik Hutan
Terjemahan bab 7 forest hidrologi Karakteristik Hutan
 
FAMILY THEACEA
FAMILY THEACEAFAMILY THEACEA
FAMILY THEACEA
 
Makalah sosiologi hutan dan lingkungan
Makalah sosiologi hutan dan lingkunganMakalah sosiologi hutan dan lingkungan
Makalah sosiologi hutan dan lingkungan
 
LAPORAN PRAKTIKUM MIKROBIOLOGI KEHUTANAN PENGENALAN ALAT-ALAT MIKROBIOLOGI
LAPORAN PRAKTIKUM MIKROBIOLOGI KEHUTANAN PENGENALAN ALAT-ALAT MIKROBIOLOGILAPORAN PRAKTIKUM MIKROBIOLOGI KEHUTANAN PENGENALAN ALAT-ALAT MIKROBIOLOGI
LAPORAN PRAKTIKUM MIKROBIOLOGI KEHUTANAN PENGENALAN ALAT-ALAT MIKROBIOLOGI
 
LAPORAN PRAKTIKUM PENGENALAN ALAT-ALAT MIKROBIOLOGI
LAPORAN PRAKTIKUM PENGENALAN ALAT-ALAT MIKROBIOLOGILAPORAN PRAKTIKUM PENGENALAN ALAT-ALAT MIKROBIOLOGI
LAPORAN PRAKTIKUM PENGENALAN ALAT-ALAT MIKROBIOLOGI
 
Ekonomi sumber daya hutan FHIL UHO 2014 Produksi, Proses Produksi, Dan Sumber...
Ekonomi sumber daya hutan FHIL UHO 2014 Produksi, Proses Produksi, Dan Sumber...Ekonomi sumber daya hutan FHIL UHO 2014 Produksi, Proses Produksi, Dan Sumber...
Ekonomi sumber daya hutan FHIL UHO 2014 Produksi, Proses Produksi, Dan Sumber...
 
Klimatologi hutan
Klimatologi hutanKlimatologi hutan
Klimatologi hutan
 
KELEMBAPAN UDARA
KELEMBAPAN UDARAKELEMBAPAN UDARA
KELEMBAPAN UDARA
 
RADIASI MATAHARI
RADIASI MATAHARIRADIASI MATAHARI
RADIASI MATAHARI
 
KELEMBAPAN UDARA
KELEMBAPAN UDARAKELEMBAPAN UDARA
KELEMBAPAN UDARA
 
HIDROLOGI HUTAN
HIDROLOGI HUTANHIDROLOGI HUTAN
HIDROLOGI HUTAN
 
PENGERTIAN LIMBAH
PENGERTIAN LIMBAHPENGERTIAN LIMBAH
PENGERTIAN LIMBAH
 
DIABETES MALITUS
DIABETES MALITUSDIABETES MALITUS
DIABETES MALITUS
 
EPIDEMILOGI
EPIDEMILOGIEPIDEMILOGI
EPIDEMILOGI
 
PENGANTAR EPIDEMILOGI
PENGANTAR EPIDEMILOGIPENGANTAR EPIDEMILOGI
PENGANTAR EPIDEMILOGI
 
PENGERTIAN KESEHATAN MASYARAKAT
PENGERTIAN KESEHATAN MASYARAKATPENGERTIAN KESEHATAN MASYARAKAT
PENGERTIAN KESEHATAN MASYARAKAT
 
Tipe buah
Tipe buahTipe buah
Tipe buah
 
SILVIKA
SILVIKASILVIKA
SILVIKA
 

Recently uploaded

Dokumen Rangkuman Kehadiran Guru ini dipergunakan sebagai bukti dukung yang w...
Dokumen Rangkuman Kehadiran Guru ini dipergunakan sebagai bukti dukung yang w...Dokumen Rangkuman Kehadiran Guru ini dipergunakan sebagai bukti dukung yang w...
Dokumen Rangkuman Kehadiran Guru ini dipergunakan sebagai bukti dukung yang w...
haryonospdsd011
 
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
setiatinambunan
 
LAPORAN TUGAS TAMBAHAN PEMBINA PRAMUKA..
LAPORAN TUGAS TAMBAHAN PEMBINA PRAMUKA..LAPORAN TUGAS TAMBAHAN PEMBINA PRAMUKA..
LAPORAN TUGAS TAMBAHAN PEMBINA PRAMUKA..
widyakusuma99
 
PETUNJUK TEKNIS PPDB JATIM 2024-sign.pdf
PETUNJUK TEKNIS PPDB JATIM 2024-sign.pdfPETUNJUK TEKNIS PPDB JATIM 2024-sign.pdf
PETUNJUK TEKNIS PPDB JATIM 2024-sign.pdf
Hernowo Subiantoro
 
PPT Observasi Praktik Kinerja PMM SD pdf
PPT Observasi Praktik Kinerja PMM SD pdfPPT Observasi Praktik Kinerja PMM SD pdf
PPT Observasi Praktik Kinerja PMM SD pdf
safitriana935
 
Sebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-Ondel
Sebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-OndelSebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-Ondel
Sebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-Ondel
ferrydmn1999
 
MATERI SOSIALISASI PPDB JABAR- 4PAN052024.pdf
MATERI SOSIALISASI PPDB JABAR- 4PAN052024.pdfMATERI SOSIALISASI PPDB JABAR- 4PAN052024.pdf
MATERI SOSIALISASI PPDB JABAR- 4PAN052024.pdf
ssuser289c2f1
 
Laporan pembina seni tari - www.kherysuryawan.id.pdf
Laporan pembina seni tari - www.kherysuryawan.id.pdfLaporan pembina seni tari - www.kherysuryawan.id.pdf
Laporan pembina seni tari - www.kherysuryawan.id.pdf
heridawesty4
 
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docxRUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
lastri261
 
Seminar: Sekolah Alkitab Liburan (SAL) 2024
Seminar: Sekolah Alkitab Liburan (SAL) 2024Seminar: Sekolah Alkitab Liburan (SAL) 2024
Seminar: Sekolah Alkitab Liburan (SAL) 2024
SABDA
 
PRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptx
PRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptxPRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptx
PRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptx
muhammadyudiyanto55
 
tugas pai kelas 10 rangkuman bab 10 smk madani bogor
tugas pai kelas 10 rangkuman bab 10 smk madani bogortugas pai kelas 10 rangkuman bab 10 smk madani bogor
tugas pai kelas 10 rangkuman bab 10 smk madani bogor
WILDANREYkun
 
PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...
PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...
PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...
agusmulyadi08
 
KOMITMEN MENULIS DI BLOG KBMN PB PGRI.ppt
KOMITMEN MENULIS DI BLOG KBMN PB PGRI.pptKOMITMEN MENULIS DI BLOG KBMN PB PGRI.ppt
KOMITMEN MENULIS DI BLOG KBMN PB PGRI.ppt
Dedi Dwitagama
 
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERILAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
PURWANTOSDNWATES2
 
Modul Projek - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...
Modul Projek  - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...Modul Projek  - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...
Modul Projek - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...
MirnasariMutmainna1
 
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docxRUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
kinayaptr30
 
Bahan Sosialisasi PPDB_1 2024/2025 Bandung
Bahan Sosialisasi PPDB_1 2024/2025 BandungBahan Sosialisasi PPDB_1 2024/2025 Bandung
Bahan Sosialisasi PPDB_1 2024/2025 Bandung
Galang Adi Kuncoro
 
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum MerdekaModul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
Fathan Emran
 
LK 1 - 5T Keputusan Berdampak PERMATA BUNDA.pdf
LK 1 - 5T Keputusan Berdampak PERMATA BUNDA.pdfLK 1 - 5T Keputusan Berdampak PERMATA BUNDA.pdf
LK 1 - 5T Keputusan Berdampak PERMATA BUNDA.pdf
UditGheozi2
 

Recently uploaded (20)

Dokumen Rangkuman Kehadiran Guru ini dipergunakan sebagai bukti dukung yang w...
Dokumen Rangkuman Kehadiran Guru ini dipergunakan sebagai bukti dukung yang w...Dokumen Rangkuman Kehadiran Guru ini dipergunakan sebagai bukti dukung yang w...
Dokumen Rangkuman Kehadiran Guru ini dipergunakan sebagai bukti dukung yang w...
 
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
 
LAPORAN TUGAS TAMBAHAN PEMBINA PRAMUKA..
LAPORAN TUGAS TAMBAHAN PEMBINA PRAMUKA..LAPORAN TUGAS TAMBAHAN PEMBINA PRAMUKA..
LAPORAN TUGAS TAMBAHAN PEMBINA PRAMUKA..
 
PETUNJUK TEKNIS PPDB JATIM 2024-sign.pdf
PETUNJUK TEKNIS PPDB JATIM 2024-sign.pdfPETUNJUK TEKNIS PPDB JATIM 2024-sign.pdf
PETUNJUK TEKNIS PPDB JATIM 2024-sign.pdf
 
PPT Observasi Praktik Kinerja PMM SD pdf
PPT Observasi Praktik Kinerja PMM SD pdfPPT Observasi Praktik Kinerja PMM SD pdf
PPT Observasi Praktik Kinerja PMM SD pdf
 
Sebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-Ondel
Sebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-OndelSebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-Ondel
Sebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-Ondel
 
MATERI SOSIALISASI PPDB JABAR- 4PAN052024.pdf
MATERI SOSIALISASI PPDB JABAR- 4PAN052024.pdfMATERI SOSIALISASI PPDB JABAR- 4PAN052024.pdf
MATERI SOSIALISASI PPDB JABAR- 4PAN052024.pdf
 
Laporan pembina seni tari - www.kherysuryawan.id.pdf
Laporan pembina seni tari - www.kherysuryawan.id.pdfLaporan pembina seni tari - www.kherysuryawan.id.pdf
Laporan pembina seni tari - www.kherysuryawan.id.pdf
 
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docxRUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
 
Seminar: Sekolah Alkitab Liburan (SAL) 2024
Seminar: Sekolah Alkitab Liburan (SAL) 2024Seminar: Sekolah Alkitab Liburan (SAL) 2024
Seminar: Sekolah Alkitab Liburan (SAL) 2024
 
PRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptx
PRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptxPRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptx
PRESENTASI OBSERVASI PENGELOLAAN KINERJA KEPALA SEKOLAH.pptx
 
tugas pai kelas 10 rangkuman bab 10 smk madani bogor
tugas pai kelas 10 rangkuman bab 10 smk madani bogortugas pai kelas 10 rangkuman bab 10 smk madani bogor
tugas pai kelas 10 rangkuman bab 10 smk madani bogor
 
PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...
PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...
PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...
 
KOMITMEN MENULIS DI BLOG KBMN PB PGRI.ppt
KOMITMEN MENULIS DI BLOG KBMN PB PGRI.pptKOMITMEN MENULIS DI BLOG KBMN PB PGRI.ppt
KOMITMEN MENULIS DI BLOG KBMN PB PGRI.ppt
 
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERILAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
 
Modul Projek - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...
Modul Projek  - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...Modul Projek  - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...
Modul Projek - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...
 
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docxRUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
 
Bahan Sosialisasi PPDB_1 2024/2025 Bandung
Bahan Sosialisasi PPDB_1 2024/2025 BandungBahan Sosialisasi PPDB_1 2024/2025 Bandung
Bahan Sosialisasi PPDB_1 2024/2025 Bandung
 
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum MerdekaModul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
 
LK 1 - 5T Keputusan Berdampak PERMATA BUNDA.pdf
LK 1 - 5T Keputusan Berdampak PERMATA BUNDA.pdfLK 1 - 5T Keputusan Berdampak PERMATA BUNDA.pdf
LK 1 - 5T Keputusan Berdampak PERMATA BUNDA.pdf
 

BUKU AJAR MANAJEMEN HUTAN 2009

  • 1. MANAJEMEN HUTAN Prof. Dr. Ir. Supratman, MP. Prof. Dr. Ir. Syamsu Alam, MS. Laboratorium Kebijakan dan Kewirausahaan Kehutanan Fakultas Kehutanan - Universitas Hasanuddin
  • 2. i Kata Pengantar Mata Kuliah ”Manajemen Hutan” merupakan salah satu mata kuliah yang wajib diikuti oleh seluruh mahasiswa Fakultas Kehutanan Universitas Hasanuddin, baik mahasiswa pada Program Studi Manajemen Hutan maupun pada Program Studi Teknologi Hasil Hutan. Rata-rata jumlah mahasiswa yang ikut pada kuliah ini adalah 120 sampai 150 orang. Untuk mengoptimalkan pencapaian tujuan pembelajaran serta untuk mempermudah mengorganisir pelaksanaan perkuliahan dengan metode Student Center Learning (SCL), sejak dua tahun terakhir ini, mahasiswa dibagi menjadi dua kelas sehingga rata-rata jumlah mahasiswa pada setiap kelas adalah 60 – 75 orang. Pembagian kelas tersebut membawa konsekwensi penyajian materi perkuliahan yang mungkin dapat berbeda antara satu kelas dengan kelas yang lainnya apabila dilakukan oleh dosen yang berbeda, terutama apabila jadwal kelas tersebut paralel sehingga tidak memungkinkan satu orang dosen melaksanakan kuliah di dalam dua kelas yang berbeda pada waktu yang bersamaan. Untuk mengatasi hal ini, diperlukan Buku Ajar yang menjadi pegangan bagi anggota tim pengajar dan mahasiswa di dalam pelaksanakan kuliah. Buku Ajar ini dihimpun dari Hand Out yang terserak yang selama ini telah digunakan oleh tim pengajar pada setiap kali perkuliahan. Hand Out tersebut diedit, ditambah, ataupun dikurangi materinya kemudian distrukturkan menjadi Bab-Bab sesuai dengan Garis-Garis Besar Rancangan Pembelajaran (GBRP) yang telah disusun sebelumnya, menghasilkan Buku Ajar yang anda baca pada saat ini. Ide untuk menulis Buku Ajar ini sejatinya telah lama dipikirkan, namun tidak dapat diwujudkan. Tuntutan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran serta adanya dukungan yang kuat dari Pimpinan Fakultas Kehutanan, dan pimpinan universitas pada saat ini telah memicu semangat tim pengajar untuk mewujudkan ide yang terpendam tersebut. Atas dukungan ini, kami ucapkan terima kasih. Harapan kami, semoga kehadiran Buku Ajar ini dapat melengkapi pustaka mahasiswa dan menjadi pemicu bagi penulis untuk menyusun Buku Ajar yang lebih berkualitas. Tamalanrea, Agustus 2009 Tim Penulis
  • 3. ii Deskripsi Singkat : Mata kuliah ini membahas pengertian dan ruang lingkup manajemen hutan, beberapa konsep dasar untuk pengelolaan hutan lestari, preskripsi pengelolaan hutan, konsep pengaturan hutan, dan analisis keputusan di dalam manajemen hutan. Tujuan Umum : 1. Memahami konsep-konsep dasar pengelolaan hutan 2. Mampu meningkatkan produktivitas dan dan nilai eknomi sumberdaya hutan 3. Mampu menata unit-unit pengelolaan hutan sesuai dengan karakteristik sumberdaya hutan Tujuan Khusus 1. Memahami kaidah-kaidah ilmiah pengelolaan hutan 2. Mampu mengembangkan manfaat dan jasa sumberdaya hutan 3. Mampu merencanakan, menganalisis, dan melaksanakan pengelolaan hutan sesuai prinsip-prinsip bisnis dan prinsip-prinsip kelestarian
  • 4. iii DDAAFFTTAARR IISSII HHaallaammaann BBaabb II PPeennddaahhuulluuaann AA.. PPeennggeerrttiiaann ddaann RRuuaanngg LLiinnggkkuupp MMaannaajjeemmeenn HHuuttaann................................ 11 BB.. TTuujjuuaann ddaann FFuunnggssii MMaannaajjeemmeenn HHuuttaann........................................................................ 33 CC.. AAssppeekk--aassppeekk TTeekknniiss,, SSoossiiaall,, EEkkoonnoommii,, ddaann LLiinnggkkuunnggaann ddaallaamm MMaannaajjeemmeenn HHuuttaann.................................................................................................................................... 44 BBaaBB IIII SSeejjaarraahh PPeennggeelloollaaaann HHuuttaann AA.. PPeennaammbbaannggaann KKaayyuu ((TTiimmbbeerr eexxttrraaccttiioonn)).............................................................. 88 BB.. PPeennggeelloollaaaann KKeebbuunn KKaayyuu................................................................................................................ 1100 CC.. PPeennggeelloollaaaann SSuummbbeerrddaayyaa HHuuttaann.......................................................................................... 1133 DD.. PPeennggeelloollaaaann EEkkoossiisstteemm HHuuttaann................................................................................................ 1166 EE.. EEvvaalluuaassii PPeennggeelloollaaaann HHuuttaann........................................................................................ 1177 FF.. KKeehhuuttaannaann MMaassyyaarraakkaatt ((CCoommmmuunniittyy FFoorreessttrryy)):: KKoonnsseepp PPeennggeelloollaaaann HHuuttaann MMuuttaakkhhiirr .................................................................................................. 1188 GG.. PPeerrttaannyyaaaann ddaann TTuuggaass........................................................................................................................ 2222 BBAABB IIIIII RReevviieeww TTeeoorrii DDaassaarr PPeennggeelloollaaaann HHuuttaann AA.. KKoonnsseepp TTeeggaakkaann ddaann HHuuttaann........................................................................................................ 2244 BB.. KKoonnsseepp SSiillvviikkss,, SSiillvviikkuullttuurr,, ddaann SSttrruukkttuurr TTeeggaakkaann...................................... 2299 CC.. KKoonnsseepp RRiiaapp ((IInnccrreemmeenntt))................................................................................................................ 3311 DD.. KKoonnsseepp HHuuttaann NNoorrmmaall........................................................................................................................ 3366 EE.. KKoonnsseepp RRoottaassii.................................................................................................................................................. 4400 FF.. KKoonnsseepp KKeelleessttaarriiaann ................................................................................................................................ 4466
  • 5. iv BBAABB IIVV PPrreesskkrriippssii PPeennggeelloollaaaann HHuuttaann AA.. PPeennggeerrttiiaann PPrreesskkrriippssii PPeennggeelloollaaaann HHuuttaann.......................................................... 5511 BB.. EElleemmeenn--eelleemmeenn DDaassaarr MMeemmbbaanngguunn PPrreesskkrriippssii PPeennggeelloollaaaann HHuuttaann.......................................................................................................................................................................... 5533 CC.. BBeebbeerraappaa PPeennggeerrttiiaann............................................................................................................................ 5588 BBAABB VV UUnniitt PPeennggeelloollaaaann HHuuttaann AA.. HHiirraarrkkii WWiillaayyaahh PPeennggeelloollaaaann HHuuttaann ............................................................................ 6611 BB.. UUnniitt MMaannaajjeemmeenn HHuuttaann.................................................................................................................... 6633 CC.. OOrrggaanniissaassii UUnniitt MMaannaajjeemmeenn HHuuttaann.................................................................................. 6666 DD.. KKoonnsseepp KKeessaattuuaann PPeennggeelloollaaaann HHuuttaann ((KKPPHH)) sseebbaaggaaii SSuuaattuu UUnniitt MMaannaajjeemmeenn HHuuttaann.................................................................................................................... 6699 EE.. DDeessaaiinn UUnniitt PPeennggeelloollaaaann KKeehhuuttaannaann BBeerrbbaassiiss MMaassyyaarraakkaatt:: CCoonnttoohh KKaassuuss.................................................................................................................................................... 7777 BBAABB VVII PPeennggaattuurraann HHaassiill HHuuttaann AA.. DDaassaarr--DDaassaarr PPeennggaattuurraann HHaassiill HHuuttaann............................................................................ 110077 BB.. MMeettooddee PPeennggaattuurraann HHuuttaann SSeeuummuurr................................................................................ 110088 BBAABB VVIIII AAnnaalliissiiss KKeeppuuttuussaann MMaannaajjeemmeenn HHuuttaann AA.. KKeerraannggkkaa KKeerrjjaa uunnttuukk MMeemmbbuuaatt KKeeppuuttuussaann .................................................. 112277 BB.. PPeerrnnyyaattaaaann MMaassaallaahh ddaann PPeennuulliissaann PPeerrssaammaaaann.......................................... 112288 CC.. IIddeennttiiffiikkaassii MMaassaallaahh................................................................................................................................ 113300
  • 6. 1 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n BBAABB PPEENNDDAAHHUULLUUAANN A. Pengertian dan Ruang Lingkup Manajemen Hutan Manajemen dapat diartikan sebagai seni, ilmu, dan proses untuk mencapai tujuan yang telah dirumuskan melalui kegiatan dengan orang lain. Manajemen Hutan, dalam pandangan luas, adalah integrasi faktor-faktor biologi, sosial, ekonomi, dan faktor-faktor lain yang mempengaruhi keputusan pengelolaan hutan. Setiap sesuatu mempengaruhi sesuatu yang lain dalam pengelolaan hutan, oleh karena itu, seseorang harus mengetahui segala sesuatu untuk membuat keputusan. Hal ini mungkin benar, tetapi hanya pada tingkatan tertentu. Pandangan yang luas tersebut tidak diadopsi pada mata kuliah ini sebab kebutuhan pengetahuan tersebut tidak mungkin dicapai dan karena keputusan manajemen hutan tidak dibuat segera saat ini, tetapi melalui proses yang panjang. Pada hirarki yang lebih rendah, manajemen hutan didefisikan sebagai seluruh keputusan yang dibutuhkan untuk melaksanakan kegiatan pengelolaan I Pokok Bahasan : Pendahuluan Tujuan Umum : Memahami pengertian dan ruang lingkup manajemen hutan Tujuan Instruksional Khusus : Selesai mempelajari Bab I, mahasiswa/i mampu menjelaskan: (1) pengertian dan ruang lingkup manajemen hutan, (2) tujuan dan fungsi manajemen hutan, (3) aspek- aspek teknis, sosial, ekonomi, dan lingkungan manejemen hutan .
  • 7. 2 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n hutan secara berkelanjutan. Pengertian ini lebih banyak berfokus pada pengetahuan yang digunakan secara langsung untuk mengelola suatu areal hutan. Hal ini berarti bahwa personal manajemen adalah bagian dari manajemen hutan karena manajemen hutan menggunakan orang, mechanical enggineering adalah juga bagian dari manajemen hutan karena dalam manajemen hutan menggunakan mesin-mesin. Kadang-kadang interaksi sosial juga termasuk bagian dari manajemen hutan. Pengertian yang kedua ini juga tidak diadopsi pada mata kuliah ini karena pengetahuan yang dibutuhkan untuk pengambilan keputusan tersebut tidak mesti dikuasai oleh manajer hutan, akan tetapi dapat saja diperoleh melalui tenaga ahli yang dipekerjakan atau disewa sebagai konsultan. Secara historis, manajemen hutan pada dasarnya terkait dengan aspek biologi dan aspek silvikultur dari hutan. Defenisi ini diturunkan dari filosofi biologi sebagai aspek dasarnya. Kadang-kadang defenisi manajemen hutan juga mencakup pengelolaan daerah aliran sungai (DAS), inventarisasi, dan aspek- aspek kehutanan yang lain. Hal ini semua merupakan bagian integral dari manajemen hutan. Namun demikian, sebagai suatu profesi, ilmu manajemen hutan telah berkembang menjadi suatu bidang yang terpisah dari aspek-aspek tersebut di atas. Materi Mata Kuliah Manajemen Hutan yang ditulis di dalam buku ajar ini membatasi kajiannya pada dua hal yaitu: (1) mengkaji kaidah-kaidah ilmiah pengelolaan hutan, dan (2) mengkaji aspek-aspek teknis membangun dan mengelola unit-unit pengelolaan hutan. Oleh karena itu, pengertian manajemen hutan yang diadopsi pada mata kuliah ini adalah aplikasi prinsip-prinsip ilmiah dan teknis kehutanan dengan mempertimbangkan prinsip-prinsip bisnis dan sosial untuk mencapai satu atau beberapa tujuan. Aspek-aspek Sosial, Bisnis, dan Teknis dalam Mengelola Hutan, disajikan pada Tabel 1.
  • 8. 3 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n Tabel 1. Aspek-Aspek Sosial, Bisnis, dan Teknis dalam Mengelola Hutan No. Aspek Sosial dan Bisnis Aspek Teknis 1. Ekonomi Silvika dan Silvikultur 2. Organisasi dan Administrasi Inventarisasi 3. Keuangan Logging 4. Akuntansi Teknologi Kayu 5. Statistik Patrhology 6. Pemasaran Entomology 7. Hukum Bisnis Perlindungan Hutan 8. Perburuhan Wildlife 9. Real Estate Rekreasi Hutan 10. Ilmu social dan Politik Civil Enginering Tidak seorangpun yang bisa menguasai semua bidang ilmu tersebut di atas, dan hal ini menggambarkan bahwa manajemen hutan dalam pelaksanaannya bersifat kolektif. Seorang manajer hutan perlu memiliki pengetahuan dasar dan aplikasi dari semua bidang ilmu di atas dan menguasainya sebisa mungkin. B. Tujuan dan Fungsi Manajemen Hutan 1. Tujuan Manajemen Hutan Hutan dikelola untuk tujuan serbaguna, dengan tujuan akhir adalah untuk mendapatkan nilai manfaat bersih total yang paling tinggi. Pengelolaan hutan untuk tujuan produksi kayu, harus memperhatikan dan mendukung (compatible) tujuan lain, seperti DAS, wildlife, rekreasi, dll. Pada beberapa kasus, penggunaan kawasan hutan bertentangan (incompatible) dengan tujuan pengelolaan yang lain seperti pengelolaan areal penggembalaan di dalam kawasan hutan terkadang tidak compatible dengan pengelolaan hutan untuk tujuan produksi kayu. Hal ini mengharuskan pengelola hutan membuat keputusan tentang prioritas penggunaan lahan hutan. Manajemen hutan membutuhkan pengkajian dan aplikasi teknik-teknik analisis untuk membantu memilih alternatif manajemen yang memberikan kontribusi terbaik bagi pencapaian tujuan pengelolaan hutan.
  • 9. 4 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n Tujuan pengelolaan hutan sangat tergantung pada tujuan pemilik hutan dan situasi ekonomi yang ada pada wilayah dimana hutan tersebut berada. Pada kawasan hutan negara, tujuan pengelolaan hutan sangat ditentukan oleh faktor politik dan tingkat kepentingan terhadap areal hutan. Tingkat kepentingan tersebut terkadang tidak dapat diukur dalam satuan ukuran nilai uang. Pengelolaan hutan negara biasanya lebih banyak difokuskan pada perlindungan tata air yang dibayar dengan kelestarian supply air, dan dikeola dengan tujuan serba guna. Sedangkan hutan milik dikelola dengan tujuan untuk menghasilkan barang dan jasa yang biasanya terfokus pada total produksi dan total benefit yang dapat diperoleh dari lahan hutan tersebut. 2. Fungsi Manajemen Hutan Pengelolaan hutan lestari harus mencakup beberapa fungsi yaitu fungsi teknis, komersil, finansial, personial, fungsi administrasi, dan fungsi kepemimpinan. Fungsi teknis dalam manajemen hutan diarahkan untuk mencapai tujuan teknis, fungsi komersiil untuk mencapai tujuan ekonomi (berkaitan dengan pasar), fungsi finansiil untuk mencapai tujuan finansial (berkaitan dengan biaya dan pendapatan), fungsi personil berkaitan dengan kuantitas dan kualitas sumberdaya manusia (SDM), fungsi administrasi merupakan fungsi penunjang, berkaitan dengan pengembangan, dan fungsi kepemimpinan berkaitan dengan unsur-unsur manajemen (POAC). C. Aspek-aspek Teknis, Sosial, Ekonomi, dan Lingkungan dalam Manajemen Hutan Untuk merlaksanakan fungsi-fungsi tersebut di lapangan, seorang manajer hutan harus memperhatikan aspek-aspek teknis, sosial, ekonomi, dan lingkungan, sebagai berikut: 1. Aspek Teknis Kegiatan manajemen hutan pada dasarnya berkaitan dengan pemanfaatan hutan sebagai sumberdaya alam dan sebagai suatu ekosistem. Kegiatan manajemen hutan akan dan harus berkaitan dengan kegiatan-kegiatan teknis yaitu, penanaman, pemeliharaan, perlinduingan hutan, pemanenan hutan,
  • 10. 5 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n pengolahan hasil hutan (industri pengolahan hasil hutan, dan pemasaran hasil hutan. Untuk dapat mewujudkan aspek-aspek tersebut di atas dalam pelaksanaan kegiatan manajemen hutan secara operasional di lapangan diperlukan penguasaan pengetahuan teknis kehutanan. 2. Aspek Sosial Ekonomi Kegiatan manajemen hutan pada dasarnya adalah kegiatan pengusahaan hutan. Oleh karena itu, aspek-aspek perusahaan yaitu aspek ekonomi dan aspek keuangan sangat erat hubungannya dengan manajemen hutan. Untuk dapat melaksanakan dan mewujudkan aspek teknis manajemen hutan, dibutuhkan investasi (SDM, peralatan dan teknologi) dan analisis-analisis ekonomi dan finansial. Hal ini terutama karena manajemen hutan berkaitan dengan dimensi waktu yang panjang untuk dapat menghasilkan produk serta harus bertumpu pada prinsip kelestarian sebagai prinsip dasar pengelolaan hutan. Untuk dapat mewujudkan manajemen hutan lestari diperlukan adanya perencanaan yang efisien dan rasional. 3. Aspek Lingkungan Pengelolaan hutan disamping memanfaatkan hutan sebagai sumberdaya alam, harus pula memperhatikan sisi lain dari hutan yaitu sebagai Ekosistem (ekosistem hutan). Secara operasional, pengelolaan hutan akan memanfaatkan ekosistem hutan. Ini berarti bahwa dalam manajemen hutan harus diperhatikan pula pengaruh pemanfaatan tersebut terhadap komponen ekosistem hutan yang terdiri dari “tanah-biologi hutan-iklim/lingkungan”. Pengelolaan hutan utamanya hutan alam tropis lembab (tropical rain forest) yang kaya akan jenis penyusun tegakannya, harus diperhatikan pula adanya “keanekaragaman hayati” didalamnya dalam perspektif jangka panjang.
  • 11. 6 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n Latihan Soal-soal: 1. Jelaskan pengertian dan ruang lingkup mata kuliah manajemen hutan 2. Jelaskan tujuan dan fungsi manajemen hutan 3. Jelaskan aspek-aspek teknis, sosial, ekonomi, dan lingkungan manejemen hutan Rujukan: Davis, K.P. 1978. Forest Management (Valuation and Regulatino). Mc. Graw-Hill, Inc. Manila. Junus. M. 1984. Dasar Umum Ilmu Kehutanan. Buku I. Badan Kerjasama Perguruan Tinggi Indonesia Timur. LEPHAS Leuschener. W. A. 1984. Introduction to Forest Resource Management. Joh Wiley and Sons. Inc. Lawrence. S. D., K.N. Johnson. 1987. Forest Managament. Mc. Graw-Hill. Inc. Soedirman. S. 1997. Buku Ajar Manajemen Hutan. Fakultas Kehutanan, Universitas Mulawarman. Samarinda
  • 12. 7 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n BAB SEJARAH PENGELOLAAN HUTAN Secara garis besar, bentuk pengusahaan hutan yang pernah dilakukan, khususnya di negara- negara maju, dari dulu sampai sekarang dapat dibedakan menjadi tiga atau empat macam (Simon, 1999), yaitu: (1) penambangan kayu, (2) pengelolaan hutan tanaman, (3) pengelolaan sumberdaya hutan, dan (4) pengelolaan ekosistem hutan. Penambangan kayu dan pengelolaan hutan tanaman tergolong pada strategi kehutanan konvensional, sedangkan pengelolaan sumberdaya hutan dan pengelolaan ekosistem hutan termasuk dalam strategi kehutanan sosial. Perbedaan pokok antara kedua strategi pengelolaan hutan tersebut terletak pada tujuan pengelolaan dan system perencanaan yang digunakan, dengan segala konsekuensi dan implikasinya. Wilayah Pengelolaan Provinsi Wilayah Pengelolaan Kabupaten Unit Pengelolaan Kriteria Kelembagaan II Pokok Bahasan : Sejarah Pengelolaan Hutan Tujuan Umum : Memahami sejarah pengelolaan hutan nasional dan dunia Tujuan Instruksional Khusus : Selesai mempelajari Bab I, mahasiswa/i mampu: (1) menjelaskan perkembangan sejarah pengelolaan hutan, (2) mengevaluasi sejarah pengelolaan hutan, dan (3) menjelaskan konsep pengelolaan hutan mutakhir.
  • 13. 8 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n Pengelolaan hutan berarti pemanfaatan fungsi hutan untuk memenuhi kebutuhan manusia secara maksimal. Pada waktu masyarakat manusia belum mengenal hubungan komersil secara luas, hutan hanya dimanfaatkan sebagai tempat untuk mengambil bahan makanan, nabati ataupun hewani, atau tempat mengambil kayu untuk membuat rumah tempat tinggal dan untuk sumber energy. Hutan juga sering ditebang untuk memperluas tempat pemukiman, lahan pertanian, atau mengamankan wilayah dari gangguan binatang buas. A. Penambangan Kayu (Timber extraction) 1. Penambangan kayu di Lembah Eufrat dan Tigris Penambangan kayu di daerah ini sudah dimulai dilakukan sekitar tahun 2000 SM, yaitu pada masa kerajaan Babylonia. Karena sudah berlangsung lama, maka sangat sedikit informasi yang tersedia untuk melukiskan lebih mendalam tentang penambangan kayu di Babylonia ini beserta kerusakan hutan yang ditimbulkannya. Salah satu cirri kejayaan suatu negara adalah tingginya intensitas perdagangan yang dilakukan masyarakat negara tersebut, termasuk perdagangan kayu. Secara konvensional, kayu diperlukan untuk bahan konstruksi rumah, alat-alat pertanian dan alat transportasi darat maupun air. Karena tidak diikuti dengan usaha permudaan kembali, maka timber extraction di Mesopotamia ini berakhir dengan kehancuran hutan. Bahkan begitu beratnya tingkat kerusakan hutan tersebut , daerah yang semula terkenal dengan kesuburannya itu akhirnya sebagian berubah menjadi padang rumput, bahkan padang pasir sampai sekarang. 2. Penambangan Kayu di Eropa Tengah dan Barat Penambangan kayu di daerah ini mulai dilakukan sekitar abad ke-3, yaitu pada waktu kekaisaran Romawi mulai mengembangkan wilayah jajahannya ke seluruh Eropa Tengah dan Barat. Negara yang paling banyak mengalami kegiatan ini, dan oleh karena itu juga paling besar menerima dampak negative, adalah Jerman. Jalan raya yang menghubungkan Roma-Frankfurt sekarang ini adalah jalan yang dulu digunakan untuk kepentingan mengontrol daerah jajahan
  • 14. 9 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n itu oleh Romawi, di sepanjang jalan ini relatif lebih banyak jumlah kota atau pusat pemukiman, yang dulu merupakan pusat-pusat kegiatan penebangan kayu dan pos-pos untuk mengontrol daerah jajahan. Perkembangan pengelolaan hutan yang sangat berarti sehubungan dengan kerusakan hutan akibat penambangan kayu di Eropa Tengah dan Barat adalah diumumkannnya Undang-Undang Kehutanan di Perancis, terkenal dengan Ordonance de Melun , pada tahun 1376 oleh raja LUIS XIV (OSMASTON, 1966 dalam SIMON, 1999). Untuk mendukung kegiatan pengelolaan hutan yang baik, seperti yang dikehendaki oleh jiwa Undang-Undang itu, kemudian Perancis mendirikan sekolah kehutanan. Di sini barangkali pengeruh Universitas Al Hambra di Cordoba memang ada, karena banyak pula pemuda Perancis yang kemudian ikut menuntut ilmu ke Spanyol. Setelah Ordonance de Melun pada 482 Kerajaan Inggris juga mengeluarkan Forest Act , yang kemudian disempurnakan lagi pada Tahun 1543 (OSMASTON, 1966 dalam SIMON, 1999). Pada periode berikutnya, pendidikan kehutanan lebih berkembang di Jerman. Akademi kehutanan di Tarrant dikenal sebagai sekolah tinggi kehutanan yang pertama di dunia. Oleh karena itu, secara konsepsional Jerman juga tampil menjadi negara yang berhasil memperbaiki kerusakan hutan akibat penambangan kayu di Eropa. Masalah ini akan dibahas lagi dalam paragraf-paragraf selanjutnya. 3. Penambangan Kayu di Indonesia Penambangan kayu di Eropa dilakukan oleh pemerintah kolonial. Hal ini terulang lagi di Negara-negara Asia, Afrika dan Amerika latin sampai masa perang dunia II. Bnagsa-bangsa Eropa banyak yang keluar dari tanah airnya mencari tanah jajahan, seperti Inggris, Spanyol Italia, bahkan juga bangsa- bangsa kecil seperti Belanda, Belgia dan Portugal. Di negara jajahan itu, para penjajah menguras sumberdaya apa saja yang dapat dijual dengan memperoleh kekayaan, termasuk hutan. Itu pulalah yang dilakukan Belanda di Indonesia. Oleh karena itu, penjajah bangsa Belanda juga sangat giat melakukan penambangan kayu.
  • 15. 10 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n B. Pengelolaan Kebun Kayu Kerusakan hutan akibat Timber extraction kemudian mulai dipikirkan benar-benar agar tidak berkepanjangan. Bahkan, kerusakan hutan telah menyadarkan orang Jerman akan perlunya permudaan kembali kawasan hutan bekas tebangan agar produksi kayu dapat lestari. Oleh karena itu, salah satu hikmah yang dirumuskan Jerman dari tragedy kerusakan hutan itu adalah munculnya istilah kelestarian hasil, yang konon sudah mulai dikenal pada abad ke-9. Istilah kelestarian hasil telah mendorong perlu adanya pengaturan tebangan yang baik sehingga jumlah hasil kayu yang dipungut setiap tahun tidak terlalu bervariasi. Dari sini, selanjutnya rimbawan Jerman berhasil menemukan berbagai macam metode pengaturan hasil yang dipergunakan untuk mengatur etat tebangan. Adanya metode permudaan dan metode pengaturan hasil ini, setelah jangka waktu yang cukup panjang, membentuk elemen-elemen pengelolaan hutan modern yang berlandaskan pada kelestarian hasil hutan (sustained yield principles). Berdasarkan semua pengalaman tersebut, maka pada tahun 1816 HEINRICH VON COTTA dapat menyelesaikan sebuah buku yang berjudul Anweisung zum Waldbau (petunjuk silvikultur). Dlam tulisannya, COTTA menjelaskan secara sistematik metode pengaturan hasil yang sudah dipraktekkan secara luas di Jerman sejak beberapa abad terakhir. Oleh karena itu, selanjutnya dikenal ada metode COTTA atau metode Periodik Blok, yang nama aslinya adalah Periodic Yields with A Regeneration Block method. Beberapa waktu sebelumnya GEORG LUDWIG HARTIG, guru COTTA, telah menulis buku yang menerangkan perlunya pembagian wilayah sebagai dasar penyusunan organisasi lapangan untuk menyelenggarakan pengelolaan hutan yang efisien. Dalam tulisan HARTIG itu, juga ditekankan perlunya pembuatan hutan monokultur dengan system silvikultur tebang habis dengan permudaan buatan. Walaupun ide HARTIG tentang hutan monokultur itu segera ditentang pada ekolog dan rimbawan konservasionis, misalnya KARL HAYER (MANAN, 1988 dalam SIMON, 1999), karena alas an perkembangan hama dan
  • 16. 11 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n penyakit tetapi para praktisi kehutanan lebih menyukai metode HARTIG karena monokultur lebih mudah dalam perencanaan dan pelaksanaannya. Nampaknya, monokultur juga akan menghasilkan kayu lebih tinggi karena jumlah pohon komersial yang ditanam perhektar lebih baik. Pada awal abd ke-18, yaitu pada tahun 1710, seorang ahli kehutanan Jerman lainnya, HANS CARL VON CARLOWITZ, menulis buku dengan judul Silvicultura economika (ekonomi silvikultur). Di dalam buku ini, CARLOWITZ menerangkan keuntungan yang diperoleh dari penanaman hutan satu jenis (monokultur) untuk mewujudkan apa yang dinamakan Sustained yield forestry. Gagasan CARLOWITZ inilah yang dielaborasi lebih lanjut oleh HARTIG dan muridnya COTTA. Gagasan hutan tanaman monokultur dengan 1 daur itu menjadi lebih kokoh lagi setelah pada tahun 1849 FAUSTMAN menulis rumus daur dinansial. Dengan dirumuskannya system pengelolaan hutan seperti itu, seolah-olah Jerman telah memproklamirkan system pengelolaan kebun kayu, yang kelak menjadi acuan pembangunan hutan di seluruh dunia. Selanjutnya, semua kegiatan teknik kehutanan mulai dari pembuatan tanaman pemeliharaan sampai pemanenan dengan segala kelengkapannya terus mengalami kemajuan. Paling tidak selama lebih dari dua abad, yaitu abad ke-18 sampai pertengahan abad ke- 20, Jerman memang menjadi kiblat ilmu kehutanan seluruh negara di dunia (PELUSO, 1993). Di Indonesia, system Jerman diterapkan untuk membangun hutan jati yang rusak akibat timber extraction selama masa VOC dan awal pemerintahan Hindia Belanda. Ciri-ciri system pengelolaan hutan dari Jerman tersebut adalah:  Pada umumnya merupakan hutan tanaman monokultur dengan system silvikultur tebang habis dan permudaan buatan.  Karena monokultur, maka untuk kesederhanaan dalam perencanaan digunakan konsep Kelas Perusahaan (Planning unit) yang sekaligus berlaku sebagai alat pengendali kelestarian hasil.
  • 17. 12 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n  Satuan kelas perusahaan adalah unit perencanaan yang dinamakan Bagian Hutan, yang untuk hutan jati di Jawa luasnya berkisar antara 4.000 – 6.000 ha.  Untuk pengaturan hasil digunakan konsep daur tunggal. Pada mulanya daur tunggal itu ditetapkan dengan criteria teknik, tetapi kemudian diganti dengan daur financial setelah FAUSTMANN menemukan rumus perhitungan yang monumental pada tahun 1949. Konsep pengelolaan hutan yang dimaksudkan itu berkembang pesat sejak abad ke-17, terutama karena beberapa keuntungan yang secara teoritik memang cukup memberi harapan, yaitu:  Perencanaannya sederhana dan oleh karena itu mudah dan murah.  Pelaksanaan pengelolaan juga lebih mudah dan biaya yang murah sehingga diharapkan diperoleh keuntungan uang yang tinggi.  Konsep kelas perusahaan menguntungkan bagi pengadaan bahan baku industry yang pada waktu itu di Jerman masih terbatas menggunakan jenis tertentu saja. Walaupun konsep yang ditentukan dengan lebih memperhatikan kepentingan ekonomi itu sejak awal sudah ditentang oleh ekolog dan kaum konservasionis, tetapi sebagaimana lazimnya, pertimbangan ekonomi hampir selalu diunggulkan karena jangkauan waktunya hanya untuk jangka pendek, dibanding dengan pertimbangan lingkungan yang relatif lebih abstrak dan bersifat jangka panjang. Kekurangan-kekurangan system tersebut:  Tegakan monokultur rentan terhadap gangguan hama dan penyakit karena keragaman hayati menjadi sangat miskin sehingga ekosistem hutan tidak lagi stabil.  Fungsi perlindungan terhadap lingkungan berkurang banyak karena pembangunan hutan hanya ditekankan pada produktivitas kayu yang setinggi mungkin.  Tidak dapat memaksimumkan produktivitas kawasan hutan karena system pengelolaan seragam untuk areal yang relative luas (satu kelas perusahaan),
  • 18. 13 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n tanpa memperhatikan ragam sifat fisik wilayah, pengaruh social ekonomi masyarakat, dan potensi pasar. Dengan berkembangnya ilmu pengetahuan masyarakat, termasuk di negara sedang berkembang yang dulu merupakan Negara jajahan bangsa- bangsa Eropa, kekurangan hutan tanaman monokultur semakin dapat dipahami secara luas. Di lain pihak, kemajuan teknologi yang selalu menyertai pembangunan di mana pun, justru menuntut peran hutan sebagai pelindung ekosistem dan lingkungan hidup. Di samping itu juga dituntut agar fungsi hutan untuk menjadi sumberdaya yang selalu menyajikan berbagai macam keperluan masyarakat, seperti yang diberikan oleh hutan alam klimaks, dapat diwujudkan kembali. C. Pengelolaan Sumberdaya Hutan Pengelolaan hutan untuk menghasilkan kayu berkembang pesat di negara-negara maju, khususnya Eropa Barat dan Amerika Utara, sepanjang abad ke-18 dan 19. Sistem pengelolaan kebun kayu itu, yang menempatkan kelesatarian hasil sebagai landasannya, dikenal sebagai sistem pengelolaan hutan modern. Di Jawa, system tersebut juga dapat dilaksanakan dengan sukses untuk membuat hutan tanaman jati. Landasan politis ini telah digariskan oleh DAENDELS tahun 1811, persiapannya dirumuskan Tim MOLLIER yang mulai bekerja pada tahun 1849, sedangkan pelaksanaan operasionalnya baru berjalan mulai tahun 1898 setelah usulan BRUINSMA tentang organisasi territorial yang dinamakan vesterij diterima oleh pemerintah pada tahun 1892 (LUGT, 1933 dalam SIMON, 1999). Pada waktu sistem Timber Management itu dirumuskan, keadaan social ekonomi masyarakat di Pulau Jawa masih jauh berbeda dengan keadaan sekarang. Perubahan keadaan social-ekonomi maupun kemajuan iptek tersebut menyebabkan konsep kebun kayu yang disusun pada akhir abad ke-19 itu tidak lagi sinkron (gayut) dengan kondisi dan kebutuhan masyarakat pada akhir abad ke-20 ini. Selama dekade 1950-an pengelolaan kebun kayu mulai menghadapi masalah-masalah baru yang berkaitan dengan masalah-masalah social-ekonomi
  • 19. 14 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n masyarakat di sekitar hutan. Dari kondisi lambatnya perkembangan penanganan masalah tersebut sehingga timbul gangguan keamanan yang menyebabkan terjadinya kerusakan hutan. Hal tersebut berdampak di seluruh dunia termasuk pulau Jawa yang telah dibangun dengan sukses selama periode 1898-1942 (periode timber management pertama). Pada Kongres Kehutanan Dunia V denga tema Multiple Use of Forest Land dan Kongres Kehutanan Dunia VIII tahun 1978 dengan tema Forest for People, yang rimbawan telah menyadarinya dan memberi reaksi yang tepat terhadap perubahan tersebut. Sayangnya aplikasi konsep baru itu di lapangan sangat lambat sehingga selama periode itu, bahkan sampai sekarang, laju kerusakan hutan tersebut meningkat. Dengan lahirnya istilah social forestry (kehutanan sosial) pada Kongres Kehutanan Dunia VIII tahun 1978, maka pengelolaan kebun kayu yang semula dianggap sebagai bentuk pengelolaan hutan modern telah berubah menjadi strategi pengelolaan hutan modern telah berubah menjadi strategi pengelolaan kehutanan konvensional (conventional forestry). Dalam strategi pengelolaan hutan yang baru ini ada tiga perbedaan yang penting dibanding dengan sistem konvensional (kebun kayu), yaitu:  Tujuan pengelolaan hutan tidak hanya untuk menghasilkan kayu pertukangan, melainkan untuk memanfaatkan sumberdaya kawasan hutan bagi semua jenis hasil hutan yang dapat dihasilkan di tempat yang bervariasi menurut lokasi.  Orientasi pengelolaan hutan berubah dari kepentingan untuk memperoleh keuntungan financial bagi perusahaan ke kepentingan dan kebutuhan masyarakat, khususnya yang bertempat tinggal di dalam dan kawasan hutan.  Berbeda dengan pengelolaan kebun kayu yang berskala luas dengan konsep kelas perusahaan untuk satu bagian hutan sebagai unit, dalam strategi kehutanan social bentuk pengelolaan hutan beragam sesuai dengan sifat fisik wilayah mikro dan pengaruh sosial (management regiems), untuk memaksimumkan produktivitas tiap jengkal kawasan hutan. Satuan wilayah mikro yang diambil di sini adalah unit kegiatan tahunan, khususnya pekerjaan
  • 20. 15 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n tanaman, yang pada hutan jati di jawa dapat diidentikkan dengan petak (compartment) dengan luas sekitar 30-40 ha saja. Karena tujuan pengelolaan hutan tidak lagi hanya menghasilkan kayu pertukangan, melainkan hasil apa saja yang tersedia di tempat dan sesuai dengan kondisi fisik wilayah maupun tuntunan sosial-ekonomi masyarakat, maka bentuk pengelolaan hutan ini dinamakan Pengelolaan Sumber Daya Hutan (Forest Resource Management). Bagi forest resource management, konsep timber management dengan kelas perusahaan monokultur, dan daur tunggal akan membatasi upaya mencapai produktivitas maksimumnkarena konsep yang lama itu sama sekali tidak fleksibel, tidak dapat menyesuaikan dengan kondisi mikro. Oleh karena itu, yang cocok adalah konsep management regimes, polikutur, daur ganda dan satuan regime dalam petak. Dengan demikian, perubahan dari timber management ke forest resource management benar-benar memerlukan perubahan dalam semua aspek perencanaan maupun pelaksanaan pengelolaan. Tujuan penerapan sistem pengelolaan yang beragam dalam bentuk berbagai regimes adalah untuk memaksimumkan produktivitas tiap jengkal kawasan hutan disesuaikan dengan kondisi tanah dan lahan serta faktor lingkungan setempat yang mempengaruhinya. Kalau konsep kelas perusahaan dibandingkan dengan konsep Management Regimes, masing-masing mempunyai keuntungan dan kelemahan. Keuntungan konsep Management regimes:  Karena polikultur, tegakan lebih tahan terhadap serangan hama dan penyakit;  Tegakan polikultur berpengaruh lebih baik terhadap lingkungan, termasuk aspek hidro-orologi dan kehidupan satwa;  Hasil yang diperoleh dari hutan akan semakin beragam (diversifikasi) sehingga menguntungkan konsumen maupun produsen. Kekurangan konsep Management regimes:  Perencanaan dan pelaksanaan pengelolaan lebih sulit. Setiap daerah memerlukan rencana tersendiri disesuaikan dengan kondisi tersebut;
  • 21. 16 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n  Karena titik (1) di atas, maka diperlukan kualifkasi tenaga perencana maupun pengelola yang lebih baik;  Kalau rencana dan pelaksanaan pengelolaan di lapangan kurang professional, keuntungan perusahaan justru menurun. Keuntungan dan kelemahan konsep Kelas perusahaan merupakan kebalikan dari konsep Management Regimes tersebut. D. Pengelolaan Ekosistem Hutan Sesuai kodratnya, peranan pohon yang paling utama adalah untuk menjaga ekosistem permukaan planet bumi ini. Oleh karena itu, dengan semakin banyaknya jumlah penduduk serta produk teknologi, fungsi lindung akan menjadi lebih penting dibanding dengan fungsi ekonomi yang diharapkan dari hutan. Dalam kondisi seperti ini, tidak mustahil bahwa fungsi ekonomi akan berubah menjadi hasil sampingan (side products), sedang hasil utama yang diharapkan dari hutan adalah fungsi perlindungan lingkungan. Pada tahap ini, bentuk pengelolaan hutan akan berubah menjadi tingkatan yang sangat kompleks, yaitu Pengelolaan Ekosistem Hutan (Forest Ecosystem Management). Dikaitkan dengan masukan (input) yang diperlukan dan keluaran (output) yang dihasilkan, maka ilmu yang diperlukan untuk membangun sistem pengelolaan ekosistem hutan benar-benar masih amat jauh dari yang sekarang tersedia. Namun demikian, bukan berarti bahwa konsep ini belum dapat dimulai sampai sekarang, karena fenomena-fenomena yang terdapat di lapangan dapat dikaji dan ditiru untuk model awal. Alternatif lain untuk menyusun rekayasa system pengelolaan ekosistem hutan adalah dengan mengembangkan sedikit demi sedikit konsep pengelolaan sumberdaya hutan, dengan menggeser titik berat keluaran dari fungsi ekonomi ke fungsi perlindungan lingkungan. Dalam pengelolaan ekosistem hutan, kepentingan lingkungan hidup lebih diutamakan, sedangkan keuntungan finansial dipandang sebagai hasil sampingan saja. Oleh karena itu, untuk merancang pengelolaan ekosistem hutan diperlukan ilmu pengetahuan dan teknologi yang sangat lengkap. Inilah
  • 22. 17 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n kendala utama yang dihadapi oleh perencana yang pada umumnya hanya berbekal ilmu teknik kehutanan saja. E. Evaluasi Pengelolaan Hutan Seperti yang terjadi sejak dulu kala pertentangan tentang peranan hutan antar kepentingan selalu dimenangkan oleh kepentingan ekonomi. Puncak perkembangan yang terlahir itu adalah lahirnya badan-badan internasional seperti ITTO (International Timber Tride Organization). Di samping terjadinya aksi boikot oleh masyarakat dan LSM di Negara maju terhadap penjualan kayu yang ditebang dari hutan alam, ITTO lalu membuat aturan-aturan utuk membatasi laju pengrusakan hutan oleh para pengusaha perkayuan, sambil mendorong perbaikan sistem pengelolaan hutan yang dilaksanakan di negara- negara sedang berkembang, khususnya yang memiliki hutan alam tropika. Namun begitu jauh sebenarnya baik LSM maupun ITTO belum memiliki konsep yang bersifat operasional untuk memperbaiki pelaksanaan pengelolaan hutan oleh negara-negara sedang berkembang. Oleh karena itu, aturan-aturan itu hanya cenderung memberi tekanan kepada negara-negara pemilik hutan tropika agar yang bersangkutan mencari sendiri jalan pemecahan untuk memperbaiki system pengelolaan hutan yang harus dilaksanakan. Hal ini disebabkan karena elemen ilmu yang diperlukan untuk memperbaiki sistem pengelolaan hutan tropika yang sebagian besar telah rusak karena penebangan untuk memenuhi permintaan bahan baku industry perkayuan milik atau menjadi kebutuhan Negara maju itu sebenarnya belum tersedia. Agar supaya di kemudian hari dilaksanakan penilaian yang obyektif tentang rencana dan pelaksanaan suatu pengelolaan hutan, maka dipikirkan adanya landasan teori objektif pula. Pada dasarnya tujuan pengelolaan hutan harus mengacu pada bagaimana perumusannya untuk memaksimumkan manfaat yang disediakan oleh hutan. Begitu pula aplikasinya harus tidak menyimpang dari rencana yang selalu berpegang teguh pada prinsip-prinsip agro-ekosistem tentang produktivitas, stabilitas, kelestarian dan keadilan.
  • 23. 18 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n F. Kehutanan Masyarakat (Community Forestry): Konsep Pengelolaan Hutan Mutakhir Konsep pemikiran kehutanan masyarakat berkembang setelah kebijakan industrialisasi kehutanan yang bersifat ekonomi-sentrik gagal. Hal ini ditandai dengan tingginya laju degradasi hutan dan kemiskinan masyarakat di dalam dan disekitar hutan. Kegagalan kebijakan industrialisasi kehutanan mendorong terjadinya pergeseran paradigma pembangunan kehutanan, yaitu: dari state based forest management ke community based forest management, dari timber oriented ke forest ecosystem management, dari big scale business ke small owner scale business, dari eksploitasi ke rehabilitasi dan konservasi, dari pendekatan sektoral ke pendekatan regional (sistem), dan dari sistem pengelolaan yang seragam ke sistem pengelolaan spesifik berdasarkan potensi lokal (Alam, 2003). Kehutanan masyarakat (community forestry) adalah sistem pengelolaan hutan yang berintikan partisipasi rakyat, artinya rakyat diberi wewenang merencanakan dan merumuskan sendiri apa yang mereka kehendaki. Sedangkan pihak lain menfasilitasi rakyat untuk dapat menumbuhkan bibit, menanam, mengelola, dan melindungi sumberdaya hutan milik mereka, agar rakyat memperoleh keuntungan maksimum dari sumberdaya hutan dan mengelolanya secara berkelanjutan (FAO, 1995). Desmond F. D. (1996), mengemukakan bahwa kehutanan masyarakat adalah pengendalian dan pengelolaan sumberdaya hutan oleh masyarakat lokal untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga, yang terpadu dengan system pertanian masyarakat. Definisi Desmond F. D. ini lebih radikal dibanding dengan definisi FAO (1995) karena menghilangkan pernyataan perlunya pihak lain memberikan advis dan input needed kepada masyarakat lokal. Namun demikian, kedua definisi tersebut mempunyai kesamaan yaitu tidak mempersoalkan status lahan (kawasan hutan atau bukan kawasan hutan), tetapi menekankan kepada siapa pengelolanya. Hal inilah yang membedakan konsep kehutanan masyarakat (community forestry) dengan konsep Hutan Kemasyarakatan (HKm) yang digalakkan pemerintah Indonesia.
  • 24. 19 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n Konsep hutan kemasyarakatan (forest community) atau disingkat HKm pertama kali diperkenalkan oleh pemerintah pada tahun 1995 dengan Surat Keputusan Menteri Kehutanan No. 622/Kpts-II/1995, kemudian direvisi dengan Surat Keputusan Menteri Kehutanan dan Perkebunan No. 677/Kpts-II/1998, kemudian direvisi lagi dengan Surat Keputusan Menteri Kehutanan dan Perkebunan No. 865/Kpts-II/1999, dan revisi terakhir adalah Keputusan Menteri Kehutanan No. 31/Kpts-II/2001. Intisari konsep kehutanan masyarakat dari beberapa keputusan menteri tersebut adalah membangun sistem pengelolaan hutan negara yang bertujuan untuk memberdayakan masyarakat setempat tanpa mengganggu fungsi pokok hutannya. Kebijakan terakhir pemerintah yang terkait dengan konsep kehutanan masyarakat adalah Program Social Forestry. Di dalam Peraturan Menteri Kehutanan No: PP.01/Menhut-11/2004 dijelaskan pengertian Social Forestry adalah sistem pengelolaan sumberdaya hutan pada kawasan hutan negara atau hutan hak, yang memberi kesempatan kepada masyarakat setempat sebagai pelaku dan atau mitra utama dalam rangka meningkatkan kesejahteraannya dan mewujudkan kelestarian hutan. Program Social Forestry, dengan demikian, pada dasarnya berintikan kepada upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat desa di dalam dan di sekitar hutan melalui suatu sistem pengelolaan hutan yang menempatkan masyarakat desa sebagai pelaku utama, mitra kerja, dan sebagai pihak yang harus mendapat bagian kesejahteraan yang memadai dari kegiatan pengelolaan hutan. Program Social Forestry mengedepankan partisipasi masyarakat desa sebagai unsur utama dalam pengelolaan hutan. Social Forestry mengandung makna yaitu rangkaian kegiatan pengembangan dan pengurusan hutan negara dan hutan hak yang dilakukan sendiri oleh pemiliknya/masyarakat dengan fasilitasi dari semua stakeholder terkait, serta memperhatikan prinsip-prinsip pengusahaan hutan. Forestry mengandung makna sebagai suatu tatanan sistem, sedangkan kata social mempunyai dimensi yang bermacam-macam, yaitu (Kartasubrata, J., 2003): 1. sosial dalam artian konsep perhutanan sosial mendukung integrasi ekonomi, ekologi, dan kelestarian.
  • 25. 20 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 2. sosial dalam hal keterpaduan dalam masyarakat. Fungsi kunci yang berhubungan dengan sumberdaya hutan seperti pengambilan keputusan, pengawasan, pengelolaan, investasi, dan pemanfaatan hasil tidak terkonsentrasi di tangan institusi pemerintah dan pemegang konsesi (swasta) saja, akan tetapi terdistribusi ke masyarakat. 3. sosial dalam hal ditetapkan secara sosial, yang berarti situasional dan dinamis. 4. sosial dalam hal suatu bentuk kehutanan yang menjadi acuan masyarakat secara politis, sosial, institusional, dan ekonomis. Pada dasarnya istilah kehutanan masyarakat (community forestry) dan social forestry jika dikaitkan dengan latar belakang permasalahannya menunjukkan kesamaan maksud yaitu, (Alam, 2003): 1. menggeser paradigma pembangunan kehutanan dari atas dan tersentralisasi menuju pembangunan kehutanan yang mengutamakan kontrol dan keputusan dari masyarakat lokal. 2. Mengubah sikap dan keterampilan rimbawan dari pelindung hutan terhadap gangguan manusia menjadi bekerja bersama masyarakat. Campbel (1997) dalam Suhardjito, dkk. (2000) mengusulkan 20 langkah pergeseran yang diperlukan untuk menerapkan konsep kehutanan masyarakat, sepeti disajikan pada Tabel 2.
  • 26. 21 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n Tabel 2. Pergeseran yang Diperlukan untuk Menerapkan Konsep Kehutanan Masyarakat dari menuju A. Sikap Dan Orientasi 1. Pengendalian Dukungan/Fasilitasi 2. Penerima Manfaat Mitra 3. Pengguna Pengelola 4. Pembuatan keputusan unilateral Partisipatif 5.Orientasi Penerimaan Orientasi sumberdaya 6. Keuntungan nasional Orientasi keadilan local 7. Diarahkan oleh rencana Proses belajar/evolusi B. Institusional Dan Adninistratif 8. Sentralisasi Desentralisasi 9. Manajemen (Perencanaan, pelaksanaan, monitoring) oleh pemerintah Kemitraan 10. Top down Partisipatif/negosiatif 11. Orientasi target Orientasi proses 12. Anggaran kaku untuk rencana kerja besar Anggaran fleksibel 13. Aturan-aturan untuk menghukum Penyelesaian konflik C.Metode Manajemen 14. Kaku Fleksibel 15. Tujuan Tunggal Tujuan Ganda 16. Keseragaman Keanekaragaman 17. Produk tunggal Produk beragam 18. Silvikultur tunggal Silvikultur spesifik local 19. Tanaman Regenerasi alam 20. Tenaga kerja/buruh/ pengumpul Manajer/pelaksana/pemroses/ pemasar Sumber: Suhardjito, dkk. (2000) Implementasi konsep kehutanan masyarakat di lapangan dijumpai dalam beberapa istilah yang merupakan varian dari konsep dasar kehutanan masyarakat, antara lain (Suhardjito, dkk., 2000): 1. Collaborative Forest Management, adalah: pengelolaan kawasan hutan tertentu dengan pola kemitraan yang melibatkan berbagai stakeholders (pemerintah, pengusaha, dan masyarakat lokal). Para stakeholders mengembangkan kesepakatan-kesepakatan yang menjelaskan peran, tanggung jawab, dan dan hak-haknya dalam mengelola sumberdaya hutan. Kesepakatan-kesepakatan tersebut paling tidak meliputi, (1) kejelasan kawasan hutan dan tata batasnya, (2) lingkup pemanfaatan dan pemanenan hutan, (3) penetapan dan pengakuan atas peran, tanggung jawab, dan hak
  • 27. 22 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n masing-masing stakeholders, (4) prosedur pengambilan keputusan dan menyelesaikan konflik, (5) membuat rencana pengelolaan yang detail dan utuh. 2. Co-management, sama dengan Collaborative Forest Management, hanya berbeda dalam model partisipasinya, dimana dalam Co-management bentuk partisipasinya sampai pada proses-proses politik dan proses pengambilan keputusan. 3. Joint Forest Management (JFM), adalah: kerangka manajemen hutan yang mendorong kemitraan antara Departemen Kehutanan dengan kelembagaan lokal dan anggota masyarakat yang hidupnya bergantung pada hutan untuk mengembangkan pola yang saling menguntungkan dan bertanggung jawab terhadap sumberdaya hutan yang dikelola. Di India, JFM memberikan akses penuh hasil hutan bukan kayu kepada masyarakat, dan 20 - 50% bagi hasil untuk kayu pada saat panen. Untuk menghindari terjadinya kerancuan definisi, maka perlu adanya suatu rumusan dasar yang menjadi penciri dari konsep kehutanan masyarakat yaitu, (Suhardjito, dkk., 2000): 1. Masyarakat lokal mampu mengambil peran utama dalam pengelolaan hutan, dengan cara-cara yang cocok dan sesuai dengan tujuan serta nilai-nilai lokal. 2. Masyarakat lokal mempunyai hak-hak yang sah dalam mengelola sumberdaya hutan. 3. Pengelolaan hutan mengkaitkan secara simultan tujuan-tujuan lingkungan, ekonomi, dan sosial. 4. Kemitraan dan pengembilan keputusan oleh masyarakat lokal merupakan ciri minimum dari kehutanan masyarakat. G. Pertanyaan dan Tugas 1. Jelaskan perkemangan sejarah pengelolaan hutan 2. Jelaskan konsep pengelolaan hutan mutakhir 3. Jelaskan satu bentuk pengelolaan hutan yang anda ketahui
  • 28. 23 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n Rujukan: Simon. 1993; Hutan Jati dan Kemakmuran: Problematika dan Strategi Pemecahannya. Aditya Media. Yogyakarta. Simon, 1995; Pengelolaan Hutan Kolaboratif FKKM, 1998.
  • 29. 24 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n BAB REVIEW TEORI DASAR PENGELOLAAN HUTAN Untuk dapat mengelola hutan dengan baik, diperlukan dasar-dasar teori yang berkaitan dengan system pengelolaan hutan. Dasar-dasar teori yang dimaksud mencakup teori tentang pengelolaan hutan pada umumnya dan elemen-elemen dasar pengelolaan hutan. A. Konsep Tegakan dan Hutan Berikut ini akan dikemukakan beberapa konsep dasar yang terkait dengan tegakan dan hutan: 1. Tegakan (Stand) adalah kesatuan pohon-pohon atau tumbuhan lain yang menempati suatu areal tertentu dan yang memiliki komposisi jenis (species), umur, dan kondisi yang cukup seragam untuk dapat dibedakan dari hutan Wilayah Pengelolaan Provinsi Wilayah Pengelolaan Kabupaten IUPHHK Ijin Lain 1. Tata hutan 2. Pemanfaatan 3. Rehabilitasi 4. Perlindungan 5. Konservasi Unit Pengelolaan 1. Perencanaan Kehutanan 2. Pengelolaan 3. Litbang, Diklat Luh 4. Pengawasan Pengurusan Pengelolaan Kriteria Kelembagaan Kawasan ada Hak Kawasan tdk ada Hak Kawasan Konflik III Pokok Bahasan : Review Teori Dasar Pengelolaan Hutan Tujuan Umum : Memahami dasar-dasar teori yang berkaitan dengan system pengelolaan hutan lestari Tujuan Instruksional Khusus : Selesai mempelajari Bab III, mahasiswa/i mampu menjelaskan: (1) konsep hutan seumur, hutan tidak seumur, hutan normal, riap, rotasi, dan konsep kelestarian.
  • 30. 25 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n atau kelompok tumbuhan lain di sebelah atau sekitar areal tersebut. Tegakan merupakan unit dasar suatu perlakuan silvikultur. 2. Tegakan tidak Seumur (Even-aged stand) adalah tegakan yang terdiri dari pohon-pohon yang berumur sama atau paling tidak berada dalam kelas umur yang sama. Smith (1962) menyebutkan bahwa suatu tegakan dianggap seumur kalau perbedaan umur antara pohon-pohon yang paling tuadan yang paling muda tidak melebihi 20% panjang daur (rotasi). Sebenarnya dalam hutan yang dipermudakan secara alamsukar sekali dijumpai tegakan yang terdiri dari pohon-pohon yang berumur sama. Oleh karena itu mungkin lebih tepat kalau kita katakana bahwa tegakanseumur adalah tegakan yang terdiri dari pohon-pohon dengan perbedaan umur antara pohon yang paling muda dan yang paling tua yang diperbolehkan adalah 10 sampai 20 tahun. Namun demikian, apabila tegakan tersebut tidak akan ditebang sebelum berumur 100 – 200 tahun, maka perbedaan umur yang diperbolehkan mencapai 25% dari umur daur atau rotasi. 3. Tegakan tidak Seumur (Uneven-aged stand) adalah tegakan yang terdiri dari pohon-pohon dengan perbedaan umur antara pohon yang paling tua dengan pohon yang paling muda paling sedikit sebesar tiga kelas umur. Jadi dalam tegakan tidak seumur terdapat paling sedikit tiga kelas umur. 4. Kelas umur (age class) adalah salah satu dari rangkaian selang (interrval) waktu yang menyusun rentangan umur (life span) pohon hutan. Jadi rentangan umur pohon hutan dibagi ke dalam beb erapa selang waktu . Di Indonesia, biasanya panjang selang waktu tanaman hutan adalah 5 atau 10 tahun. Untuk jenis pohon yang rumbuh cepat panjang selang waktu hanya 1 tahun. Biasanya tiap jenis pohon ditetapkan panjang selang waktui yang sama. Untuk Albizia falcataria panjang selang waktu ditetapkan 1 tahun, Pinus merkusii 5 tahun, Tectona grandis yang tumbuh lebih lama 10 tahun. 5. Hutan Seumur (Even-aged Forest) adalah hutan yang terdiri atas tegakan- tegakan seumur, meskipun perbedaan umur yang sangat besar (lebih dari ¼
  • 31. 26 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n rotasi) antara pohon-pohon dalam suatu tegakan dengan pohon-pohon dalam tegakan lainnya. Contoh: Suatu hutan terdiri dari 4 tegakan yaitu A, B, C, dan D. Tiap tegakan tersebutadalah tegakan seumur. Kemudian kita perhatikan bahwa padategakan A terdapat pohopohon yang berumur 60 tahun dan pada tegakan C terdapat pohon-pohon yang berumur 10 tahun. Kalau diketahui pula bahwa hutantersebut mempunyairotasi 80 tahun, apakah hutantersebut masihdapat dikatakan hutan seumur? Jawabannya adalah benar hutan tersebut adalah hutan seumur. Hal ini disebabkan karena tiap tegakan dalam hutan tersebut adalah tegakan seumur, meskipun perbedan umur antara pohon dalam suatu tegakan dengan pohon dalam tegakan yang lain melebihi ¼ rotasi. 6. Hutan Tidak Seumur (Uneven-aged Forest) adalah hutan yang terdiri dari tegakan-tegakan tidak seumur. Contoh: Suatu hutan terdiri dari tegakan-tegakan A, B, C, dan D. Hutan tersebut dapat dikatakan tidak seumur kalau tegakan A tidak seumur, tegakan B tidak seumur, tegakan C tidak seumur, dan tegakan D tidak seumur. 7. Dinamika Tegakan. Dinamika suatu tegakan didasarkan atas prinsip-prinsip ekologi yang telah memberikan sumbangan kepada sifat dasar dari tegakan tersebut, seperti suksesi, kompetisi, toleransi,dan konsep zona optimum. Faktor-faktor inilah yang secara lansung mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan dari tegakan yang dibangun. Pertumbuhan tersebut akan mempengaruhi pertumbuhan tinggi, diameter, dan volume dari tegakan yang telah dibangun. Faktor-faktor tersebut selanjutnya akan mempengaruhi apakah tegakan itu tegakan seumur atau tegakan tidak seumur. Tegakan seumur dan tegakan tidak seumur inilah yang menentukan sistem silvikultur yang akan dibangun. Berikut ini, diuraikan secara singkat tentang prinsip-prinsip ekologi yang telah memberikan sumbangan kepada sifat dasar dari tegakan, yaitu: a. Suksesi Hutan
  • 32. 27 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n Suksesi tumbuhan adalah pergantian suatu komunitas tanaman pada suatu areal oleh komunitas tanaman lain. Suksesi primer mulai dari permukaan bumi yang tidak ditumbuhi tanaman, kemudian terjadi perkembangan pergantian ke arah yang lebih maju, dan akhirnya mencapai tahap ekspresi ekologi yang paling tinggi yang disebut klimaks. Apabila perjalanan suksesi tadi mundur akibat adanya ganguan seperti api, penebangan oleh peladang berpindah, maka penyembuhan ke arah tahap sebelum datangnya gangguan disebut suksesi sekunder. Suksesi primer terjadi karena adanya pergantian sekelompok spesies oleh yang lainnya yang disebabkan oleh perkembangan dalam ekosistem itu sendiri, sedangkan suksesi sekunder terjadi karena pengaruh kekuatan luar yang meruah ekosistem seperti pengrusakan hutan, dan lain-lain. Rimbawan pada umumnya mengelola tegakan yang sedang berada dalam perkembangan suksesi sekunder. Malahan banyak spesies pohon-pohon membentuk komponen-komponen tahap perkembanmgan di bawah klimaks, danseringkali usaha utama rimbawan adalah menghalangi tendensi dari suatu komunitas maju ke arah spesies-spesies pembentuk klimaks. Setiap wilayah hutan memiliki ciri-ciri komunitas pohon-pohonan tertentu, dan rimbawan menggunakan praktek-praktek silvikultur untuk mempertahankan suatu tahap perkembangan dalam rentetan perjalanan suksesi sehingga tujuan pengelolaan hutandapat dipenuhi. b. Kompetisi Kompetisi adalah suatu proses yang bergerak maju karena setiap spesies memiliki kemampuan yangberbeda dalam suatu lingkungan tertentu, dan spesies yang kurang mampu mengadakan penyesuaian akan hilang dari persaingan. Agar sukses dalam persaingan, suatu spesies harus memiliki sumber biji yang cukup, tempat perkecambahan biji yang cocok, keadaan pertumbuhan yang cukup, dan tidak memiliki kelemahan utama dalam terhadap serangan penyakit, hama, dan binatang yangdapat merintangi kelansungan hidupnya.
  • 33. 28 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n Dalam proses kompetisi ini, suatu spesies dapat menempatkan dirinya sebagai spesies yang dominan dan bahkan suatu spesies dapat menggantikan spesies lainya sehingga terdapat suatu proses saling ganti mengganti antarberbagai spesies. c. Toleransi Suksesi bergerak maju karena spesies yang menyerang lebih mampu bersaing dalam lingkungan yang sedang berubah. Toleransi dalam kehutanan diartikan sebagai kapasitas relatif suatu pohon untuk bersaing dalam keadaan cahaya yang rendah dan persaingan akar yang tinggi. Pohon-pohon yang toleran memperbanyak diri dan membentuk lapisan tanah bawah tajuk dari pohon-pohon yang kurang toleran dan bahkan di bawah naungannya sendiri. Pohon-pohon yang tidak toleran memperbanyak diri dengan sukses hanya pada daerah-daerah terbuka dimana terdapat tajuk yang terbuka lebar. Tentunya terdapat spesies yang sangat toleran, toleran, tingkat menengah, tidak toleran, dan sangat tidak toleran. Pengetahunamengenai toleransi dan implikasinya terhadap persaingan dan pertumbuhan adalah suatu hal yang mendasar untuk memperoleh sistim silvikultur yang baik dan mendasar pula bagi setiap keputusan kita dalam pengelolan hutan. d. Zone Optimum Zone optimum adalah tempat dimana suatu spesies tertentu sering dijumpai pada berbagai macam tanah dan tempat tumbuh (site). Pada tempat tumbuh yang paling baik, spesies tersebut mencapai ukuran, umur, dan berbagai sifat baik yang maksimum. Ukuran, umur, dan sifat-sifat baik tersebut menurun pada zone-zone yang lebih dingin atau lebih panas. Pada zone optimum tersebut spesies yangbersangkutan paling mudah memperbanyak diri. Suatu spesies yang toleran kemungkinan besar akan membentuk suatu klimaks pada zone optimumnya.
  • 34. 29 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n B. Konsep Silviks, Silvikultur, dan Struktur Tegakan Silviks adalah studi sejarah hidup dan ciri-ciri umum pohon-pohon hutan dan tegakan-tegakan dengan memberikan perhatian utama terhadap faktor- faktor lingkungan sekitarnya. Silvikultur adalah ilmu dan seni dalam usaha menanam, menumbuhkan, memelihara, memungut hasil, dan melaksanakan permudaan hutan berdasarkan pengetahuan silviks dalam pengelolaan hutan. Dengan kata lain, silvikultur adalah ilmu dan seni penerapan silviks dalam manajemen hutan. Struktur tegakan adalah susunan tegakan berdasarkan umur, kelas diameter, tajuk, dan kelas pohon lainnya. Dinamika tegakan dituntun oleh prinsip-prinsip ekologi yang memberikan sifat dasar dari tegakan seperti, suksesi, kompetisi, toleransi, dan konsep zona optimum. Preskripsi silvikultur seyogyanya diberikan setelah kita mengetahui dinamika tegakan serta tipe hutan yang akan dikelola. Terdapat beberapa pandangan pakar tentang sistem silvikultur dalam hubungannya dengan pengelolaan hutan, yaitu:  Sistem silvikultur hendaknya dibuat dimana sistem itu akan digunakan, tidak dirakit dan dibawa dari hutan lain (David, M. Smith, 1986)  Dalam pengelolaan hutan kita tidak dapat menggunakan satu macam sistem silvikultur karena di dalam hutan terdapat fluktuasi (Hendrikson dan K. Sanojea, 1975).  Penggunaan sistem silvikultur yang sederhana memang enak, tetapi jangan sampai hutan alam diganti dengan tegakan sederhana hanya karena tegakan pengganti itu mudah dimengerti (David M Smith, 1986). Secara umum, sistem silvikultur dapat dibagi menjadi dua, yaitu: a. Sistem Silvikultur Tebang Habis Keuntungan:  Operasi pembalakan terkonsentrasi di areal kecil, tetapi volume kayu besar  Kerusakan akibat pembalakan terhadap tegakan mudah dicegah  Kerusakan pohon akibat tumbang oleh angin dihindari
  • 35. 30 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n  Tanaman baru terdiri jenis intoleran, bebas persaingan dengan tegakan tua  Metode sederhana, praktis, dan mudah  Tegakan seumur, murni, dan teratur, tumbuh cepat  Pelaksanaan dengan tumpangsari dapat meningkatkan pendapatan masyarakat di sekitar hutan Kerugian:  Memusnahkan penutup tanah, iklim mikro berubah, lahan terbuka, gulma tumbuh meluas  Perlindungan terhadap erosi berkurang, juga tanah mudah lonsor terutama pada lapangan miring  Secara estetika kurang baik pemandangannya  Bahaya kebakaran meningkat karena angin dan panas terik  Tidak semua jenis dan ukuran pohon laku dijual  Hutan baru yang seumur dan murni kurang resistent terhadap penyakit, hama, dan kebakaran  Terbentuk humus yang susunanya didominasi oleh unsur tertentu  Unit cost penanaman per ha lebih mahal b. Sistem Silvikultur Tebang Pilih Keuntungan:  Perlindungan terhadap tempat tumbuh dan permudaan  Terjadi penutupan tajuk vertikal  Perlindungan terhadap hama dan penyakit  Secara estetika lebih baik  Permudaan alam jenis toleran dipermudah  Penyesuaian dengan situasi pasar kayu  Tegakan tak seumur lebih baik bagi habitat satwa  Menjamin kelestarian produksi pada kawasan kecil  Penjarangan dapat dilakukan simultan dengan pemanenan  Unit cost permudaan per ha lebih murah
  • 36. 31 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n Kerugian:  Produksi kecil, tetapi areal penebangan luas sehingga pengangkutan mahal  Kerusakan terhadap tegakan sisa  Memusnahkan sumber plasma nutfah/genetika yang baik  Bentuk pohon kurang baik karena ruang tumbuh luas pada umur tua  Permudaan jenis toleran lebih banyak dari pada intoleran  Memerlukan kecakapan profesional tinggi dari pelaksana  Tertutup terhadap penggembalaan ternak  Kurang menyerap tenaga kerja dalam operasinya  Permudaan alam lebih sulit diatur, demikian pula tindakan pemeliharaan/pembebasan. Peran silvikultur dalam pengelolaan hutan adalah adanya keuntungan- keuntungan yang diperoleh dengan tercapainya tujuan-tujuan praktek silvikultur. Praktek silvikultur tersebut berupa:  Pengendalian komposisi tegakan  Pengendalian kerapatan tegakan  Pembangunan areal yang tidak produktif  Perlindungan hutan  Pengendalian rotasi dan siklus tebang  Tercapainya efisiensi kerja  Perlindungan tanah dan manfaat tidak lansung hutan C. Konsep Riap (Increment) Riap adalah pertambahan diameter, bidang dasar (basal area), tinggi, volume, mutu, atau nilai suatu pohon atau tegakan selama jangka waktu tertentu. Riap kasar (Gross increment) menunjukkan nilai yang belum dikurangi dengan suatu factor yang disebabkan oleh mortalitas atau kemunduran mutu. Sedang riap netto adalah nilai yang diperoleh setelah pengurangan factor tersebut. Di Indonesia, riap biasanya dinyatakan dalam m3/ha/tahun.
  • 37. 32 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n Riap merupakan tulang punggung ilmu manajemen hutan, yang bertujuan untuk menghasilkan kayu. Tanpa informasi tentang riap, suatu rencana pengelolaan hutan tidak lebih dari sekedar petunjuk untuk menghadapi pekerjaan-pekerjaan di lapangan, dan bukan merupakan suatu rencana yang harus dilaksanakan untuk mencapai tujuan pengelolaan. Biasanya riap dipakai untuk menyatakan pertambahan volume pohon atau tegakan per satuan waktu tertentu, menyatakan pertambahan nilai tegakan, menyatakan pertambahan diameter atau tinggi pohon setiap tahun. Pada bagian ini, pembicaraan akan dibatasi pada riap pohon dan riap tegakan. 1. Riap Individu Pohon Untuk individu pohon akan dibahas riap diameter, riap tinggi, dan riap volume. Riap diameter biasanya diwakili oleh riap diameter stinggi dada. Riap diameter merupakan salah satu komponen yang penting dalam menentukan riap volume. Alat yang paling banyak dipakai untuk mengukur riap diameter adalah “bor riap”. Tetapi alat ini hanya efektif untuk mengukur riap pohon yang mempunyai lingkaran tahun yang jelas. Sebagian besar jenis pohon yang berasal dari hutan tropika basah tidak mempunyai lingkaran tahun yang nyata dan pembentukan lingkaran pertumbuhan tidak berkaitandengan siklus tahunan. Riap diameter tiap tahun dapat dikur dari lebar antara lingkaran tahun tertentu. Lingkaran tahun dapat dipakai juga untuk menghitung umur pohon. Riap Tinggi juga mempunyai peranan dalam perhitungan ripa volume, terutama untuk tegakan yang masih muda. Ada empat cara untuk menentukan riap tinggi, yaitu: a. Menaksir atau mengukur panjang ruas tahunan. Cara ini hanya dapat dipakai untuk spesies tertentu saja terutama spesies dari daerah temperate dan boreal. b. Analisis tinggi (height analysis) terhadap pohon yang ditebang. Dengan menghitung lingkaran tahun pada penampang lintang pohon untuk berbagai ketinggian, akan dapat diketahui pertambahan tinggi selama periode waktu
  • 38. 33 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n tertentu. Cara ini dapat dilakukan untuk semua spesies yang mempunyai lingkaran tahun. c. Mengukur pertambahan tinggi pohon selama periode waktu tertentu. Pengukuran tinggi dapat menggunakan hypsometer. Cara ini dapat dilakukan untuk semua jenis pohon, tetapi memerlukan waktu yang lama untuk menunggu sampai pada pengukuran yang kedua. d. Menentukan riap tinggi dengan kurva tinggi. Kurva tinggi untuk semua spesies bergantung pada umur. Sampai umur tertentu, pohon sudah tidak lagi tumbuh meninggi, dan sejak itu volume pohon hanya dipengaruhi oleh riap diameter. Riap volume pohon adalah pertambahan volume selama jangka waktu tertentu. Dalam teori, riap volume dapat ditentukan secara tepat dengan mengurangi volume pada akhir periode (B) dengan volume pohon tersebut pada awal peroide (A). 2. Riap Tegakan Riap volume suatu tegakan bergantung pada kepadatan (jumlah) pohon yang menyusun tegakan tersebut (degree of stocking), jenisnya, dan kesuburan tanahnya. Riap volume suatu pohon dapat dilihat dari kecepatan tumbuh diameter, yang setiap jenis, biasanya mempunyai nilai (rate) yang berbeda-beda. Untuk semua jenis pada waktu muda mempunyai kecepatan tumbuh diameter yang tinggi. Kemudian, semakin tua semakin menurun, sampai akhirnya berhenti. Untuk hutan tanaman, biasanya pertumbuhan diameter mengikuti bentuk hurup S (sigmoid), karena pada mulanya tumbuh agak lambat, kemudian cepat, lalu menurun. Lambatnya pertumbuhan diameter pada waktu muda disebabkan oleh perlakuan terhadap tanaman yang rapat, untuk menghindari percabangan yang berlebihan dan penjarangan yang belum memberi hasil (tending thinnings). Kalau suatu tegakan tidak meriap lagi, maka dikatakan hutan tersebut sudah mencapai klimaks. Jadi mulai saat itu dan seterusnya riap tegakan sudah sama dengan nol. Riap volume suatu tegakan selama satu daur dapat dibedakan atas: riap rata-rata tahunan (Mean Annual Increment = MAI), riap rata-rata
  • 39. 34 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n periodik (Periodic Annual Inbcrement) = PAI), dan riap rata-rata berjalan (Current Annual Increment = CAI). Contoh: Suatu hutan tanaman pada umur 40 tahun, hutan tersebut mempunyai volume 120 m3/ha, maka sampai umur 40 tahun, hutan tersebut mempunyai MAI = 120/40 = 3 m3/ha/tahun. Kalau pada umur 14 tahun, tanaman mempunyai volume 45 m3/ha, dan pada umur 15 tahun menjadi 49 m3/ha, maka CAI hutan pada umur 15 tahun adalah 49 m3/ha – 45 m3/ha = 4 m3/ha/tahun. Bila pada umur 20 tahun, volume tegakan itu menjadi 66,5 m3/ha, maka PAI tegakan antara umur 15 sampai 20 tahun adalah (66,5 – 49)/5 = 3,5 m3/ha/tahun. Volume (m3/ha) MAI CAI R maksimum Umur (th) Gambar 1. Penentuan Panjang Rotasi Berdasarkan Riap Tegakan Titik potong antar grafik MAI dan CAI merupakan umur sewaktu tegakan mencapai riap volume maksimal. Dalam penentuan daur, umur tersebut ditetapkan sebagai daur volume maksimal.
  • 40. 35 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n Tugas: Uraikan proses/cara perhitungan angka-angka yang tertera pada kolom 5 s/d kolom 11. Kemudian Gambarkan Kurva MAI dan CAI berdasarkan hasil perhitungan tersebut. Apa kesimpulan yang saudara dapatkan dari hasil perhitungan dan kurva tersebut? Age (a) Volume MAI CAI Main crop. Thinngings Total Total production (1) (2) (3) (1) (2) (3) V T V + T V + ΣT V + ΣT a V + T a V a V”+T”-V’ 10 V”+T”-(V’-T’) 10 V”-V’ 10 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 30 500 500 500 17 17 17 126 233 260 326 368 363 310 255 192 126 227 224 269 268 234 167 99 120 197 203 226 239 220 174 149 121 40 1700 60 1760 1760 44 44 42 50 3670 360 4030 4090 82 81 73 60 5700 570 6270 6690 111 104 95 70 7960 1000 8960 9950 142 128 114 80 10350 1290 11640 13630 170 145 129 90 12550 1430 13980 17260 192 155 139 100 14290 1360 15650 20360 204 156 143 110 15780 860 16640 22710 206 151 143 120 16990 710 17700 24630 205 147 142
  • 41. 36 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n D. Konsep Hutan Normal Bersamaan dengan perkembangan konsep kelestarian, sepanjang abad 19 berkembang pula konsep hutan normal, yang kemudian menjadi salah satu instrument untuk melaksanakan pengelolaan hutan. Lahirnya konsep hutan normal tidak lepas dari harapan setelah pelaksanaan system pengaturan hasil yang paling sederhana yaitu metode annual coupe atau vak-werk (Belanda). Dari sistem pengaturan hasil ini dibayangkan akan terbentuk hutan dengan susunan umur yang teratur. Hutan normal dapat didefinisikan sebagai hutan yang dapat mencapai dan menjaga derajat kesempurnaan hutan untuk memenuhi ketentuan sesuai dengan tujuan pengelolaan. Secara ideal, hutan normal merupakan tegakan dengan persebaran kelas umur yang merata dan riap yang maksimal. Tebangan tahunan atau priodik pada hakekatnya harus sama dengan riap untuk jangka waktu yang bersangkutan. Dengan demikian, hasil kayu yang maksimal dapat diperoleh sepanjang waktu tanpa membahayakan hasil di masa datang, dan oleh karena itu kelestarian hasil hutan dapat dipertahankan. Misalkan kelas perusahaan kayu pertukangan dengan luas 500 ha dikelola dengan rotasi 25 tahun. Dengan metode annual coupe, di seluruh kawasan hutan tersebut akan dibuat 25 petak kerja diberi batas dan nomor permanen mulai dari petak 1 sampai 25. Secara skematis pembagian kawasan hutan ke dalam petak-petak kerja tersebut dilukiskan pada Gambar 2. Setiap tahun akan dilakukan tebangan pada petak kerja secara berurutan, kemudian diikuti dengan permudaan kembali pada tahun berikutnya. Kalau penebangan dimulai pada tahun 2003, maka pada tahun 2028 di seluruh kawasan hutan telah terbentuk hutan-hutan seumur pada setiap petak. Umur tegakan di seluruh kawasan hutan bervariasi dari 1 sampai 25 tahun. Angka- angka yang tertulis di setiap petak kerja pada Gambar 2 menunjukkan umur tegakan di petak yang bersangkutan setelah pelaksanaan tebangan seluas 1 daur. Susunan tegakan seperti itu, yang terdiri atas berbagai umur yang komplit dari satu tahun sampai umur masak tebang dan luas masing-masing juga sama,
  • 42. 37 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n dapat dilukiskan dalam bagan koordinat yang menghubungkan antara umur dan volume tegakan tiap kelas umur. Lukisan ini digambarkan pada Gambar 3 . Tiap petak dalam Gambar 3 menunjukkan volume tegakan yang dibentuk setelah satu tahun. Oleh karena itu tegakan yang baru berumur satu tahun dilukiskan oleh satu kotak, dan seterusnya sampai tegakan yang berumur 25 tahun dilukiskan oleh 25 kotak pula. Tahun 2003-2028 1 2 3 4 5 10 9 8 7 6 11 12 13 14 15 20 19 18 17 16 21 22 23 24 25 Tahun 2029-2054 25 24 23 22 21 16 17 18 19 20 15 14 13 12 11 6 7 8 9 10 5 4 3 2 1 Gambar 2. Pembagian Kawasan Hutan Pada Hutan Normal Dengan melihat susunan kelas umur seperti di atas, maka hutan normal dapat didefinisikan sebagai tegakan yang mempunyai susunan kelas umur yang merata, mulai kelas umur 1 sampai akhir daur, dalam keadaan penuh dan mempunyai kondisi pertumbuhan yang maksimal. Setiap kelompok umur tegakan mempunyai luas atau potensi pertumbuhan normal yang sama sehingga tebangan tahunan selalu menghasilkan kayu yang maksimal dan sama volumenya. Hutan normal merupakan hutan yang tertata penuh (fully regulated), dan potensi kayunya juga dalam keadaan normal. Disini terkandung pengertian
  • 43. 38 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n bahwa semua individu pohon di dalam hutan normal tersebut dalam keadaan pertumbuhan yang baik dan sehat. Semua pohon memperoleh ruang tumbuh yang optimal, tidak ada yang dalam keadaan tertekan. Hutan dengan potensi kayu yang normal berarti mempunyai kepadatan tegakan maksimal, sesuai dengan tujuan pengelolaan, keadaan tempat tumbuh dan variable hutan lainnya. Hutan normal akan menjaga pertumbuhan tegakan di masa datang dengan sebaran kelas umur atau kelas diameter pohon serta riap yang sesuai dengan tujuan pengelolaan. Oleh karena itu, kriteria yang menentukan pengertian hutan normal adalah: (1) tendon tegakan normal, (2) sebaran kelas umur normal, dan (3) riap tegakan normal. Untuk mencapai hutan normal, diperlukan pemilihan yang tepat tentang system pengaturan hasil dan teknik silvikultur yang akan dipakai. Perlakuan silvikultur untuk memelihara tegakan harus direncanakan pada waktu yang tepat dan dengan cara yang memadai, sehingga setiap tempat tumbuh atau kelompok hutan akan dalam keadaan penuh oleh jenis yang cocok dengan kondisi tempat tumbuh tersebut. Tegakan akan dijarangi secara periodik utuk memberikan ruang tumbuh yang optimal bagi tegakan tinggal, dan untuk mencapai riap yang maksimal sesuai dengan dimensi kayu atau umur yang diperlukan oleh tujuan pengelolaan tertentu. Dalam kenyataan, hutan normal yang ideal seperti itu sebenarnya tidak pernah dapat dicapai, walaupun dengan biaya yang mahal dan usaha yang maksimal sekalipun. Oleh karena itu, hutan normal sebagai alat untuk mencapai keuntungan yang optimal tidak lagi dipegang teguh secara kaku. Untuk menghindari ketidak luwesan konsep hutan normal tersebut, Davis (1966) memperkenalkan istilah yang lebih fleksibel, yaitu hutan dalam keadaan tendon penuh (full-stocked forest). Suatu table hasil dapat dibuat untuk melukiskan perkembangan volume standar suatu tegakan yang dalam keadaan penuh. Bukan volume maksimal sebagaimana pendapat umum selama ini.
  • 44. 39 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 Umur Gambar 3. Susunan Kelas Umur Tegakan Hutan Normal Untuk system pengelolaan hutan yang lebih intensif, istilah yang dipakai adalah hutan yang tertata penuh (fully-regulated forest) . Dalam hal ini, hutan dengan tendon penuh diharapkan dapat dicapai pada suatu waktu tertentu, khususnya pada akhir daur. Selama jangka waktu satu daur tersebut, hutan Volume (m3/ha)
  • 45. 40 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n dapat dikelola dengan teratur untuk memperoleh manfaat hutan yang maksimal sesuai dengan kebutuhan dan keadaan setempat. E. Konsep Rotasi 1. Pengertian Rotasi adalah jangka waktu dalam tahun yang diperlukan oleh suatu jenis tanaman untuk mencapai umur masak tebang, dihitung sejak jenis tersebut ditanam. Nampak dari definisi tersebut bahwa konsep rotasi dipakai untuk pengelolaan hutan dengan tujuan menghasilkan kayu dari tegakan seumur. Untuk tegakan tidak seumur, istilah yang dipakai untuk arti yang sama dengan rotasi adalah siklustebangan (cutting cycle). Istilah yang bersifat umum untuk mengganti dua istilah tersebut adalah daur. 2. Macam-Macam Daur Dalam pengelolaan hutan seumur, menentukan panjang rotasi mempunyai peranan yang sangat penting karena berpengaruh terhadap efisiensi dan efektifitas tujuan pengelolaan. Pada buku-buku teks kehutanan klassik, selalu disebutkan ada enam macam kriteria untuk menentukan panjang rotasi, yang kemudian menunjukkan nama daur yang bersangkutan, yaitu: a. Daur Fisik, yaitu daur yang berimpitan dengan kemampuan suatu jenis untuk dapat bertahan hidup secara alami. Kadang-kadang juga diartikan atau disamakan dengan waktu sampai suatu jenis masih mampu untuk menghasilkan biji yang dapat tumbuh menjadi anakan yang sehat. Definisi tersebut menunjukkan bahwa daur fisik sama sekali tidak berkaitan dengan masalah ekonomi. Daur fisik jenis pohon hutan umumnya sangat panjang dan karena itu tidak mempunyai nilai praktis. Jelasnya, daur yang dipakai untuk suatu jenis tertentu tidak lebi panjang dari daur fisiknya. b. Daur Silviukultur, yaitu jangka waktu yang diperlukan oleh suatu jenis pohon utuk mulai dapat melakukan permudaan kembali dengan baik. Apabila jenis tersebut biasa melakukan permudaan dengan biji, maka daur silvikultur
  • 46. 41 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n berarti jangka waktu yang diperlukan oleh jenis tersebut untuk mulai menghasilkan biji yang dapat digunakan untuk permudaan kembali. Jadi kebalikan dari daur fisik, maka daur silvikultur merupakan batas terendah yang digunakan sebagai pertimbangan dalam menentukan daur suatu jenis pohon. Daur suatu jenis tidak boleh lebih pendek dari daur silvikulturnya. Bagaimana bila cara permudaan dengan kultur jaringan? Maka praktis daur silvikultur menjadi tidak mempunyai arti lagi. c. Daur Teknik, yaitu umur pada waktu suatu jenis yang diusahakan sudah dapat menghasilkan kayu yang dapat digunakan untuk tujuan tertentu. Jadi bergantung pada tujuan pengusahaannya, jenis daur ini dapat panjang atau pendek. Misalnya, daur untuk kayu bakar dan pulp pada umumnya pendek, tetapi daur untuk kayu pertukangan seringkali amat panjang. d. Daur Volume Maksimum, yaitu umur tegakan dimana hasil kayu tahunan mencapai volume yang tertinggi. Disini tidak hanya dihitung hasil dari tebangan akhir saja tetapi juga termasuk seluruh hasil penjarangan yang pernah dilakukan sampai umur tersebut. Daur hasil kayu maksimum ini merupakan konsep daur yang paling penting yang mempunyai nilai praktis, dan paling banyak dipakai di lapangan. Panjang daur volume maksimum tercapai pada saat umur tegakan dimana terjadi perpotongan antara kurva riap rata-rata tahunan (MAI) dan CAI (lihat Gambar 1). e. Daur pendapatan maksimum, juga dinamakan daur rente hutan maksimum (the highest forest rental). Pada umur tersebut suatu hutan tanaman akan menghasilkan pendapatan bersih maksimum. Rara-rata pendapatan bersih tahunan dapat dihitung dengan rumus: FR = Yr + ΣTr – C – r.a r Dimana: FR = rata-rata pendapatan tahunan bersih (Rp/ha/tahun) Yr = Nilai hasil tebangan akhir pada umur daur (Rp/ha) Tr = Nilai hasil penjarangan sampai akhir daur (Rp/ha) C = biaya pembuatan tanaman (Rp/ha) r = panjang rotasi (tahun) a = biaya administrasi rata-rata (Rp/ha/tahun)
  • 47. 42 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n Karena dasar perhitungannya adalah hasil kayu, maka panjang daur ini hampir sama dengan panjang daur volume maksimum. Bedanya adalah variasi harga kayu. Contoh: Perhitungan Rata-rata Pendapatan Tahunan bersih (Annual Forest Rent), dari Tegakan Seumur Pinus dengan site Indeks 100. Umur (th) Nilai Tegakan Kotor ($) Biaya Pembangunan Hutan ($)* Nila Bersih Tegakan ($/acre) Forest Rent ($/acre) 20 22 40 -18 -0,9 30 174 53 121 4,0 40 510 66 444 11,1 50 721 79 642 12,8 60 834 92 742 12,4 70 918 105 813 11,6 80 993 118 875 10,9 Keterangan: Biaya pembangunan hutan terdiri atas biaya pembangunan pada tahun pertama sebesar $ 14/acre, dan biaya pemeliharaan sebesar $1,3/acre/tahun f. Daur keuntungan maksimum disebut juga daur financial, yaitu umur tebangan hutan tanaman yang dapat menghasilkan keuntungan tertinggi dalam nilai uang. Di kehutanan, keuntungan dapat dilihat dari dua sudut pandang yang berbeda, yaitu dari nilai harapan lahan (Land /expectation Value = LEV) dan dari hasil finansial. Nilai harapan lahan adalah nilai yang didasarkan pada pendapatan bersih yang dapat diperoleh dari suatu lahan, dihitung pada tingkat bunga tertentu. Di Kehutanan, pendapatan tidak diperoleh pada setiap tahun, melainkan secara periodik pada tahun-tahun tertentu. Oleh karena itu, pendapatan untuk waktu yang akan datang perlu didiskon pada tahun perhitungan. Rumus untuk perhitungan ini, pertama kali dikemukakan oleh Faustman pada tahun 1849. Rumus tersebut adalah sebagai berikut:
  • 48. 43 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n Yr + Ta (1 + i)r-a + Tb (1 + i)r-a + I [ (1 + i)r – 1] – C (1 + i)r-a – Sa (1 + i)r-a – e [ (1 + i)r – 1] i i LEV = (1 + i)r – 1 dimana: LEV = nilai harapan lahan Yr = pendapatan pada umur rotasi (Rp/ha) Ta, Tb, dst = nilai bersih penjarangan pada tahun ke-a, tahun ke-b, dst. I = Pendapatan tahunan yang diperoleh dari perumputan, perburuan, dll. C = Biaya pembangunan hutan pada tahun ke-a Sa, Sb, dst = Biaya pemeliharaan pada tahun ke-a, tahun ke-b, dst. e = Biaya tahunan, seperti pajak, administrasi, dll. r = panjang rotasi i = suku bunga Rumus Faustman tersebut di atas, sekarang banyak dimodifikasi, sehingga lahir rumus baru yang dapat disebut rumus “Neo- Faustman”, seperti rumus tanah kosong, rumus biaya pemeliharaan tegakan terkecil, dan rumus nilai jual maksimum.
  • 49. 44 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n Contoh: Perhitungan LEV dari Tegakan Seumur Pinus dengan site Indeks 100, Suku bunga 3% (Davis, 1966, halaman 239). Umur Tegakan (th) Biaya Pembangunan Tegakan ($) Biaya Tahunan ($) Biaya Total pada Umur Rotasi ($) Pendapatan Total pada Umur Rotasi ($) Pendapatan Bersih pada Umur Rotasi ($) Nilai Harapan Lahan (LEV) Tahun Pertama Nilai Biaya pada umur rotasi (setelah dikompound) Biaya Tahunan Nilai Biaya Tahunan pada umur rotasi (setelah dikompound) (a) (b) (c) (d) (e) (f) (g) (h) (i) (a) (1 + i)r-1 (d) (1 + i )r – 1 i (c) + (e) (g) – (f) (h) -------------- (1 + i)r – 1 20 14 24.55 1.3 34.93 59 22 37 46 30 14 32,99 1.3 61.85 95 174 79 55 40 14 44.34 1.3 98.02 142 510 368 163 50 14 59.59 1.3 146.64 206 721 515 152 60 14 80.08 1.3 211.97 292 834 542 111 70 14 107.62 1.3 299.77 407 918 511 74 80 14 144.63 1.3 417.77 562 993 431 45
  • 50. 45 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n 3. Menentukan Daur Sebelum menentukan panjang daur yang akan dipakai untuk suatu kelas perusahaan, perlu ditetapkan terlebih dahulu jenis daur mana yang akan dianut. Hal ini tentu saja berkaitan erat dengan tujuan pengelolaan. Secara garis besar, pertimbangan-pertimbanan memilih tipe daur dalam hubungannya dengan tujuan pengelolaan adalah sebagai berikut:  Bila tujuan pengelolaan lebih mengutamakan perolehan manfaat non- ekonomi dari hutan (mengatur supply jasa hutan) seperti, satwa liar, rekreasi, dan lain-lain semacam itu, maka daur silvikultur dan daur fisik akan lebih baik.  Bila tujuan pengelolaan dititikberatkan untuk menghasilkan kayu, baik kayu pertukangan maupun kayu bakar, daur teknik dan daur volume maksimum akan merupakan alternatif yang paling tepat.  Untuk tujuan pengelolaan yang mengutamakan keuntungan dalam nilai uang (untuk mengatur pengembalian uang), digunakan rotasi pendapatan maksimum atau daur finansial. Disamping tujuan pengelolaan, panjang daur juga ditentukan oleh faktor- faktor antara lain: besarnya riap atau percepatan pertumbuhan pohon penyusun tegakan, tujuan akhir penggunaan kayu, kondisi tapak hutan, dan jenis pohon yang ditanam. Davis (1966) mengklasifikasi beberapa faktor yang berpengaruh terhadap panjang daur ke dalam dua kelompok yaitu faktor fisik dan faktor financial, yaitu,  Jenis produk apa yang diperlukan atau yang dapat dijual dengan keuntungan tertinggi (aspek demand).  Produktifitas hutan, atau apa yang dapat ditanam (aspek supply). Dalam klasifikasi tersebut, biaya maupun penghasilan dimasukkan ke dalam dua kelompok itu (fisik dan finansial) yang harus diintegrasikan yang kemudian daur ditentukan sesuai dengan tujuan pengelolaan hutan. Dalam hal ini, tiga faktor yang harus diperhatikan, yaitu:
  • 51. 46 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n  nilai produk, berkaitan dengan ukuran dan kualitas yang menguntungkan untuk dijual, (tapi nilai di sini terlepas dari nilai financial) dan pada umur berapa akan diperoleh nilai tertinggi pada suatu tujuan pengelolaan tertentu.  Faktor hutan, yang mencakup: physical produvtivity (site indeks), pathological factors, entomological factor, silvicultural factor.  Pandangan ekonomi, yaitu keberartian waktu (terkait dengan aspek financial). F. Konsep Kelestarian 1. Karakterisitik Sumberdaya Hutan Hutan pada dasarnya mempunyai dua sisi yang tidak dapat dipisahkan satu dengan yang lain, yaitu hutan sebagai sumberdaya alam dan hutan sebagai suatu ekosistem. Hutan sebagai sumberdaya alam, dengan karakteristik, dapat diperbaharui, mempunyai fungsi manfaat serbaguna (multi use resources), bergam antara satu tempat dengan tempat lainnya (divers), potensial (berukuran besar, sebagai populasi). Sedangkan hutan sebagai ekosistem, dengan karaktersitik, sangat kompleks, bersifat labil (mudah terpengaruh oleh peruahan), dan beragam (divers). Dengan demikian, dalam memanfaatkan hutan untuk memenuhi kebutuhan manusia dan pembangunan, maka karakteristik atau sifat hutan sebagai sumberdaya alam dan ekosistem harus menjadi pertimbangan utama secara proporsional. Pertumbuhan penduduk yang pesat, menyebabkan kebutuhan terhadap lahan dan hasil hutan juga meningkat. Peningkatan ini tidak hanya dalam jumlah (kuantitasnya), tetapi juga dalam jenisnya serta kualitasnya. Untuk dapat memenuhi meningkatnya kebutuhan akan hasil-manfaat tersebut, maka intensifikasi dan cara-cara pemanfaatan hutan juga harus ditingkatkan. Dalam waktu yang bersamaan terdapat perkembangan global yang menyertainya. 2. Konsep Kelestarian Pada kondisi seperti diuraikan di atas, dengan mempertimbangkan sifat- sifat hutan (sebagai SDA dan sebagai ekosistem) maka dikembangkan suatu
  • 52. 47 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n prinsip dasar dalam pemanfaatan hutan yang dikenal sebagai Prinsip Kelestarian (Sustainable Principle). Berdasarkan perkembangannya, dikenal dua prinsip kelestarian, yaitu: prinsip hasil (yield principle), dan prinsip manajemen (management principle). 1. Prinsip Hasil (yield principle) Prinsip ini dikembangkan untuk pertama kalinya dalam pengelolaan hutan di Jerman, dimana dalam mewujudkan pemenuhan kebutuhan akan hasil dan manfaat hutan yang terus meningkat, maka hasil-manfaat hutan merupakan dasar utama pengelolaan hutan. Dengan demikian, prinsip hasil adalah prinsip dalam pengelolaan hutan yang mendasarkan pada pertimbangan hasil yang diperoleh dari hutan sebagai dasar utamanya. Dalam sejarah pengetrapannya, terdapat beberapa bentuk prinsip hasil, yaitu: a. Prinsip hasil yang lestari (sustainable yield principle) Pengelolaan hutan dengan prinsip hasil lestari mengupayakan hasil (yield) yang diperoleh dari hutan kurang lebih sama dari waktu ke waktu (tahun ke tahun atau rotasi ke rotasi). Prinsip ini dapat dicapai apabila terdapat keseimbangan antara riap (increment) dari tegakan hutan dengan pemanenannya (harvesting). Keseimbangan ini merupakan persyaratan minimal yang harus dipenuhi untuk mewujudkan kelestarian hasil. Dengan demikian, masukan yang sangat penting dan mendasar untuk mewujudkan tercapainya prinsip kelestarian hasil adalah besarnya riap. Riap adalah besarnya pertambahan tumbuh dimensi pohon-tegakan (diameter, tinggi, volume) menurut ruang dan waktu. Satuan yang sering digunakan dalam menyatakan riap adalah m3/ha/tahun. Terdapat banyak cara untuk mengukur besarnya riap tegakan, salah satu yang sering dipergunakan adalah dengan melakukan pengamatan-pengukuran secara berurutan (continuous forest measurement) pada plot permanent (Petak Ukur Permanen = PUP).
  • 53. 48 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n Sehubungan dengan riap tegakan sebagai masukan yang mendasar dalam mewujudkan kelestarian hasil, maka setiap HPH diharuskan membuat PUP di areal bekas tebangan. Dengan mengetahui riap tegakan tinggal, maka dapat ditentukan besarnya jangka waktu rotasi tebangan (cutting cycle) dan besarnya jatah tebang tahunan (JTT = AAC) pada rotasi kedua. b. Prinsip hasil yang selalu meningkat (progressive yield principle) Disamping hasil yang diperoleh dari hutan (utamanya kayu) berlangsung kurang lebih sama dari waktu ke waktu, pengelola hutan berupaya lebih lanjut untuk meningkatkan hasil yang diperoleh dari hutan dari waktu ke waktu. Jadi bersifat progressif. Dengan demikian, prinsip hasil yang selalu meningkat adalah prinsip pengelolaan hutan yang mengupayakan hasil yang akan diperoleh dari hutan akan terus meningkat dari waktu ke waktu (tahun ke tahun, rotasi ke rotasi). Prinsip ini dapat dicapai dengan meningkatkan potensi tegakan per satuan luasnya, atau dengan kata lain riap tegakan harus ditingkatkan per satuan luas per satuan waktu, melalui: 1) Penerapan teknik silvikultur yang tepat, misalnya melalui penjarangan (thinning) yang tepat, pemupukan, dll. 2) Pemilihan bibit unggul melalui program-program kultur jaringan (tissue culture), pemuliaan pohon (tree improvement), dan rekayasa teknologi biologi (biotechnology). c. Prinsip hasil yang maksimal (maximum yield principle) Dengan semakin meningkatnya kebutuhan terhadap hasil hutan, maka upaya untuk mendapatkan hasil secara progressif masih belum dapat memenuhi kebutuhan tersebut. Pada saat yang bersamaan teknologi pemanfaatan hasil hutan juga mengalami peningkatan, yang ditopang dengan berkembangnya IPTEKS pemanfaatan hasil hutan. Melalui teknologi pemanfatan hasil hutan, yaitu memproses-mengolah hasil hutan menjadi produk jadi atau setengah jadi, diharapkan nilai dari hasil
  • 54. 49 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n hutan akan meningkat dan maksimal. Dengan demikian, prinsip hasil maksimal adalah prinsip pengelolaan hutan yang mengupayakan diperolehnya nilai maksimal dari sumberdaya hutan. Untuk mendapatkan nilai maksimal tersebut, beberapa upaya yang dapat dilakukan adalah: 1) industrialisasi pengolahan hasil hutan untuk mendapatkan nilai tambah (value added). 2) Intensifikasi pemanfaatan hasil hutan sehingga diperoleh volume hasil hutan yang lebih besar (memperkecil volume limbah) 3) Diversifikasi pemanfaatan hasil hutan Dengan demikian, prinsip ini menekankan pada peningkatan nilai dibanding peningkatan produksi hasil hutan. 2. Prinsip Manajemen Hutan Lestari (Sustainabel Forest Management) Pengelolaan hutan seyogyanya tidak hanya mempertimbangkan kelestarian hasil tetapi harus pula mempertimbangkan dampak dari pemanfatan hasil tersebut. Oleh karenanya, pengelolaan hutan mempunyai dimensi yang lebih luas (multidimentional principle). Berbeda dengan prinsip kelestarian hasil, prinsip pengelolaan hutan secaralestari perlu dan harus mempertimbangkan aspek-aspek yang lebih luas, yaitu: a. Kelestarian sumberdaya hutan (resource security) b. Kelestarian produksi (cointinuity of production) c. Kelestarian lingkungan (environment) d. Kelestarian keanekaragaman hayati (biodiversity) e. Kelestarian sosekbud masyarakaty (socio-economic and culute) Dengan demikian, pada prinsip manajemen, aspek kelestarian hasil merupakan salah satu bagian saja dari kegiatan pengelolaan hutan. Untuk
  • 55. 50 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n mewujudkan kelestarian pemanfaatan hutan, semua aspek di atas harus dipertimbangkan secara komprehensif. 3.6 Bahan Disuksi 3.7 Bacaan/Rujukan: Davis, K.P. 1978; Lawrence. S. D., K.N. Johnson. 1987; Leuschener. W. A. 1984; Junus. M. 1984; Jerram. M.R.K. 1980. 3.8 Latihan Soal-Soal
  • 56. 51 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n BAB PRESKRIPSI PENGELOLAAN HUTAN A. Pengertian Preskripsi Pengelolaan Hutan Preskripsi pengelolaan hutan adalah seperangkat kegiatan yang diimplementasikan pada suatu tegakan untuk mencapai hasil tertentu yang diinginkan. Penanaman, penjarangan, permudaan, pemanenan, pemupukan, dan lain-lain adalah contoh kegiatan yang dilakukan untuk mendapatkan struktur vegetasi dan hasil kayu yang diinginkan. Membangun, menilai, dan mengaplikasikan preskripsi-preskripsi pada suatu tegakan adalah aktivitas utama yang dilakukan oleh professional kehutanan dimana pada aktivitas tersebut teori-teori dan prinsip-prinsip pengelolaan hutan diaplikasikan dalam dunia nyata. Wilayah Pengelolaan Provinsi Wilayah Pengelolaan Kabupaten IUPHHK Ijin Lain 1. Tata hutan 2. Pemanfaatan 3. Rehabilitasi 4. Perlindungan 5. Konservasi Unit Pengelolaan 1. Perencanaan Kehutanan 2. Pengelolaan 3. Litbang, Diklat Luh 4. Pengawasan Pengurusan Pengelolaan Kriteria Kelembagaan Kawasan ada Hak Kawasan tdk ada Hak Kawasan Konflik IV Pokok Bahasan : Preskripsi Pengelolaan Hutan Tujuan Umum : Menganalisis preskripsi pengelolaan hutan. Tujuan Instruksional Khusus : Selesai mempelajari Bab IV, mahasiswa/i mampu: (1) menjelaskan tiga elemen dasar membangun preskripsi pengelolaan hutan, (2) membangun, menilai, dan mengaplikasikan preskripsi-preskripsi pengelolaan pada suatu tegakan
  • 57. 52 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n Pengembangan preskripsi telah dilakukan dalam perencanaan pengelolaan hutan saat ini. Preksripsi tertentu yang diterapkan pada suatu tipe lahan bersama-sama dengan prediksi hasil secara kuantitatif dan perkiraan hasil yang lain apabila preskripsi tersebut diimplementasikan merupakan building block dari model perencanaan dan skedul pembangunan hutan moderen yang sebenarnya. Perumusan preskripsi perlu mengintegrasikan strategi klassifikasi lahan, pengetahuan dasar dan aplikasi silvikultur, teknik-teknik prediksi pertumbuhan, nilai-nilai ekonomi, dan terknik analisis pengambilan keputusan dari ahli ekonomi manajemen. Contoh: Terdapat penggergajian kayu kecil, tegakan campuran pinus pada tanah yang peka erosi, kelerengan kurang dari 30%, site indeks lebih besar dari 100, dan basal area lebih besar dari 200 ft2 per acre, eksploitasi menggunakan traktor, melakukan penjarangan komersial untuk menurunkan basal area menjadi 140 ft2 per acre, rotasi 30 tahun, melakukan regenerasi dengan jenis Dougles-fir. Prediksi hasil dari kegiatan regenerasi ini adalah 15.000 board feet (Mbd ft) sawn timber dan 600 ft3 kayu pulp hasil penjarangan, 34 Mbd ft sawn timber dan 1.200 ft3 kayu pulp dari hasil tebangan akhir pada tegakan yang ada saat ini, dan 64 Mbd ft pada tebangan akhir dari hasil regenerasi. Preskripsi pengelolaan hutan yang baik harus berpedoman pada empat hal yaitu: 1. Keutuhan dan kelanjutan ekologi. Preskripsi pengelolaan hutan harus mepertimbagkan berbagai fungsi lingkungan maupun jasa-jasa yang diberikan oleh hutan antara lain, pemeliharaan keanekaragaman hayati hutan, perlindungan daerah aliran sungai, pemeliharaan fungsi daur ulang zat hara yang penting, perlindungan iklim mikro dan iklim setempat, dan lain-lain. 2. Penggunaan produk dan jasa hutan oleh manusia secara berkelanjutan dan adil. Preskripsi pengelolaan hutan mempertimbangkan ciri-ciri ekologi, faktor- faktor sosial dan demografi, serta potensi ekonomi pada setiap unit manajemen. Biaya-biaya dan manfaat-manfaat ekonomi baik perlindungan
  • 58. 53 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n maupun produksi hutan sama-sama dipikul masyarakat setempat, sektor swasta, dan pemerintah. 3. Pengelolaan terpadu pada skala yang tepat. Hutan dikelola dalam suatu kerangka perencanaan wilayah, pengambilan keputusan dan pengelolaan yang memperhitungkan permukiman manusia di sekitarnya, tanah-tanah pertanian, dan berbagai macam kegiatan ekonomi. Pertimbangan-pertimbangan ekologi dan sosial menentukan ukuran wilayah pengelolaan. Pemerintah, masyarakat, swasta, dan kepentingan-kepentingan lain bersama-sama merumuskan pilihan-pilihan pengelolaan untuk memenuhi kebutuhan manusia secara berkelanjutan baik pada kawasan hutan maupun pada lahan-lahan masyarakat dan mengatasi masalah-masalah penggunaan lahan. 4. Keikutsertaan yang adil dan bijaksana oleh semua pihak yang berkepentingan. Memberikan kewenangan dan hak atas informasi dan partisipasi kepada semua pihak yang berkepentingan dalam proses perumusan keputusan- keputusan pengelolaan dan kebijakan kehutanan. B. Elemen-elemen Dasar Membangun Preskripsi Pengelolaan Hutan Pernyataan pada uraian Bagian A menggambarkan tiga elemen esensial dari preskripsi pada suatu lahan hutan, yaitu: 1. Klasifikasi Lahan (Land – type Classification) Klassifikasi lahan menggambarkan paket atau tipe-tipe lahan menurut lokasi, potensi tegakan, kerapatan, jenis, tanah, kelerengan, dan atribut-atribut lahan yang lain. Disini kita membuat keputusan tentang keseragaman (homogenitas) dan keberagaman (heterogenitas) lahan/wilayah. Mengklasifikasi lahan ke dalam unit-unit pengelolaan yang homogen memungkinkan kita untuk menggeneralisir hasil antara areal yang diamati
  • 59. 54 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n dan dipelajari dengan areal yang tidak diamati tetapi mempunyai kondisi yang sama dengan areal yang diamati. Untuk mendapatkan areal yang homogen perlu mempertimbangkan tidak hanya karakteristik fisik dan vegetasi, tetapi juga karakteristik pembangunan Contoh: Areal hutan seluas 1000 acre, dengan karakteristik sebagai berikut: a. Karakteristik fisik: 1) kelerengan (2 kelas), yaitu: moderate (0 – 30%) curam (> 30%) 2) wilayah DAS (2 kelas) Elk creek Fish creek b. araktersitik vegetasi 1) Penutupan lahan (3 kelas) soft woods hard woods Grasses 2) Potensi tegakan (2 kelas) diameter rata-rata < 14 inci diameter rata-rata > 1 inci c. Karakteristik pembangunan 1) Jarak dari jalan raya (2 kelas) < 200 ft dari jalan > 200 ft dari jalan Karakteristik tersebut dapat dilihat pada Gambar 4, 5 dan Gambar 6.
  • 60. 55 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n
  • 61. 56 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n Dengan karakteristik tersebut di atas: a. Berapa unit manajemen homogen yang dapat anda bangun? Untuk menjawab pertanyaan ini, anda harus melakukan overlay Gambar 4, Gambar 5, dan Gambar 6. Hasilnya disajikan pada Gambar 7.
  • 62. 57 | B u k u A j a r M a n a j e m e n H u t a n b. Dari sejumlah unit manajemen homogen yang anda dapatkan pada soal a, berapa unit manajemen yang secara aktual dapat dikelola? Kenapa? c. Bagaimana preskripsi pengelolaan unit manajemen yang anda telah bangun? 2. Skedule kegiatan (Management activity schedule) Skedule kegiatan menggambarkan tata waktu (timing), metode, dan kondisi-kondisi terhadap vegetasi dan sumberdaya yang lain yang akan dimanipulasi atau diperlakukan untuk mencapai hasil yang diinginkan, mencakup: aturan-aturan eksploitasi (logging rules), schedule penjarangan dan pemanenan hasil (timber thinning and harvest schedule), dan teknik regenerasi (regeneration technique for the next tree crop). 3. Prediksi Pertumbuhan dan Hasil (Quantitiative growth and yield projection), Hal ini menggambarkan secara numeric berapa banyak kayu yang diharapkan dari penebangan komersial khususnya volume yang akan ditebang pada penjarangan dan tebangan akhir dari tegakan yang ada sekarang dan tegakan berikutnya dari hasil regenerasi.