SlideShare a Scribd company logo
1 of 96
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
i
JURUSAN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS DIPONEGORO
LAPORAN PRAKTEK KERJA
LAPORAN PRAKTEK KERJA
DI SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT MEDCO E&P, LEMATANG
Disusun Oleh :
 Danugra Martantyo NIM 21030112140054
 Ignatius Ivan Hartono NIM 21030112140047
JURUSAN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS DIPONEGORO – SEMARANG
2016
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
ii
JURUSAN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS DIPONEGORO
HALAMAN PENGESAHAN I
LAPORAN TUGAS UMUM
UNIVERSITAS DIPONEGORO
FAKULTAS TEKNIK
JURUSAN TEKNIK KIMIA
Nama/NIM : Danugra Martantyo / 21030112140054
Ignatius Ivan Hartono/ 21030112140047
Pabrik : SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG – INDONESIA
Semarang, 2 Juni 2016
Menyetujui,
Dosen Pembimbing
Teknik Kimia Universitas Diponegoro
Ir. Slamet Priyanto, M.S.
NIP. 195807121983031032
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
iii
JURUSAN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS DIPONEGORO
HALAMAN PENGESAHAN II
LAPORAN TUGAS UMUM
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG – INDONESIA
TANGGAL : 1-30 APRIL 2016
Oleh:
Danugra Martantyo NIM.21030112140054
Ignatius Ivan Hartono NIM.21030112140047
Palembang, Juni 2016
Menyetujui,
Pembimbing Lapangan
PT. MEDCO E&P LEMATANG – INDONESIA
Rustian Aquadesianto Octensi H.
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
iv
JURUSAN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS DIPONEGORO
PRAKATA
Puji syukur penyusun panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas segala limpahan rahmat, karunia
dan hidayah-Nya sehingga penyusun dapat menyelesaikan Laporan Praktek Kerja di Singa Central
Processing Plant (CPP), PT. Medco E&P Lematang – Indonesia dengan baik dan lancar tepat pada
waktunya. Laporan Praktek Kerja ini dibuat sebagai salah satu Laporan yang wajib diselesaikan oleh
Mahasiswa Teknik Kimia, Fakultas Teknik Universitas Diponegoro dalam rangka menempuh pendidikan
Sarjana Teknik.
Dalam penyusunan Laporan Praktek Kerja ini, penyusun menyakini sepenuhnya bahwa tidaklah mungkin
menyelesaikan Laporan ini tanpa doa, bantuan dan dukungan baik secara langsung maupun tidak
langsung dari berbagai pihak. Pada kesempatan ini penyusun ingin memberikan rasa terima kasih kepada
:
 Ir. Slamet Priyanto, M.S selaku dosen pembimbing Praktek Kerja Departemen Teknik Kimia
Fakultas Teknik Undip yang telah meluangkan waktu untuk memberikan pengarahan dan bimbingan
dalam penyusunan Laporan Praktek Kerja.
 Ir. Herry Santosa selaku Koordinator Praktek Kerja Lapangan Departemen Teknik Kimia Fakultas
Teknik Undip.
 Bapak Rustian Aquadesianto Octensi H selaku pembimbing Lapangan Singa Central Processing
Plant (CPP), PT. Medco E&P Lematang – Indonesia yang telah meluangkan waktu dalam
memberikan ilmu yang bermanfaat dan pengarahan mengenai sistem proses serta studi kasus di
Singa Central Processing Plant (CPP).
 Segenap Manajer, Lead, Supervisor, dan Karyawan Tim Produksi di Singa Central Processing
Plant (CPP), PT. Medco E&P Lematang – Indonesia yang tidak bisa kami sebutkan satu persatu
yang telah memberikan bantuan berupa informasi, pengalaman kerja, dan ilmu yang bermanfaat.
 Kedua orang tua atas doa, kesabaran, limpahan kasih sayang, dukungan, dan pengorbanan yang
telah diberikan.
Penyusun menyadari bahwa Laporan Praktek Kerja ini masih jauh dari kesempurnaan. Mohon maaf
apabila terdapat kekurangan atau kesalahan. Penyusun mengharapkan kritik dan saran yang membangun
dari semua pihak berkaitan dengan Praktek Kerja ini. Akhir kata, semoga Laporan Kerja Praktek ini
dapat bermanfaat bagi semua pihak dan dapat berguna sebagai bahan penambah ilmu pengetahuan.
Semarang, Juni 2016
Penyusun
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
v
JURUSAN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS DIPONEGORO
DAFTAR ISI
LAPORAN PRAKTEK KERJA....................................................................................................... i
HALAMAN PENGESAHAN I..................................................................................................... ii
HALAMAN PENGESAHAN II .................................................................................................. iii
PRAKATA...................................................................................................................................iv
DAFTAR ISI.....................................................................................................................................v
DAFTAR GAMBAR......................................................................................................................viii
DAFTAR TABEL............................................................................................................................ix
1. BAB I........................................................................................................................................1
1.1. Sejarah Pendirian Pabrik .....................................................................................1
1.1.1. Sejarah Singkat PT.Medco Energi Internasional Tbk..........................................1
1.1.2. Sejarah Singkat PT. MEDCO E & P Lematang, SINGA Central Processing
Unit (CPP) 3
1.2. Lokasi Pabrik .......................................................................................................4
1.3. Bahan Baku dan Produk.......................................................................................5
1.4. Manajemen Perusahaan dan Struktur Organisasi................................................6
1.4.1. Visi dan Misi Perusahaan .....................................................................................6
1.4.2. Tata Nilai Perusahaan ..........................................................................................7
1.4.3. Strategi Perusahaan..............................................................................................7
1.4.4. Logo PT. Medco E&PIndonesia...........................................................................8
1.4.5. Area Operasional..................................................................................................9
1.4.6. Struktur Organisasi dan Kepegawaian Perusahaan ...........................................12
2. BAB II.....................................................................................................................................14
2.1. Konsep Proses.....................................................................................................14
2.2. Deskripsi Proses..................................................................................................18
2.2.1. Gas-Liquid Separation........................................................................................20
2.2.2. Unit Penghilangan Gas Asam (AGRU)...............................................................21
2.2.3. Unit Membran....................................................................................................22
2.2.4. Unit Amine System ..............................................................................................24
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
vi
JURUSAN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS DIPONEGORO
2.2.5. Unit Dehidrasi (Dehydration Unit).......................................................................28
2.2.6. TEG Absorbers...................................................................................................29
2.2.7. TEG Regeneration System..................................................................................29
2.2.8. Unit Oksidasi Termal (Thermal Oxidizer)............................................................30
3. BAB III....................................................................................................................................32
3.1. Alat Utama .........................................................................................................32
3.1.1. Pressure Vessel...................................................................................................32
3.1.2. Column...............................................................................................................34
3.1.3. Heat-CoolingDevices...........................................................................................35
3.1.4. Pumps.................................................................................................................36
3.1.5. Tanks..................................................................................................................37
3.2. Alat Pendukung (Utility System)..........................................................................39
3.2.1. Pressure Vessel...................................................................................................39
3.2.2. Gas Turbin Generator........................................................................................40
3.2.3. Pumps.................................................................................................................41
3.2.4. Filter...................................................................................................................43
3.2.5. Tanks..................................................................................................................44
3.2.6. Air Compresor Unit............................................................................................46
3.2.7. Receiver..............................................................................................................46
3.2.8. Metering.............................................................................................................47
3.2.9. PigLauncher.......................................................................................................47
4. BAB IV....................................................................................................................................49
4.1. Penyediaan Air ...................................................................................................49
4.1.1. Fire Water..........................................................................................................51
4.1.2. Potabel Water.....................................................................................................51
4.1.3. Demineralized Water..........................................................................................52
4.2. Penyediaan Pemanas Hot Oil System...................................................................53
4.3. Penyediaan Tenaga Listrik.................................................................................54
4.4. Penyediaan Udara Tekan....................................................................................55
4.5. Penyediaan Fuel Gas System...............................................................................56
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
vii
JURUSAN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS DIPONEGORO
4.5.1. Penanganan Limbah...........................................................................................58
4.5.2. Sistem Pengolahan Limbah Cair Singa CPP.......................................................59
4.5.3. Karakteristik Air Limbah...................................................................................60
4.5.4. Unit Pengolahan Produced Water........................................................................62
5. BAB V.....................................................................................................................................64
5.1. Program Kerja Laboratorium ............................................................................64
5.2. Alat-Alat Utama di Laboratorium......................................................................65
5.2.1. Gas Chromatography .........................................................................................65
5.2.2. Cara Kerja Kromatografi Gas............................................................................66
5.2.3. Cara Pengoperasian Gas Kromatografi..............................................................67
5.2.4. Sistem Peralatan Kromatografi Gas (GC)...........................................................68
DAFTAR PUSTAKA......................................................................................................................73
6. LAMPIRAN............................................................................................................................74
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
viii
JURUSAN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS DIPONEGORO
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1.1 Peta Wilayah Kerja Sumatera Selatan dan Peta Blok Lematang ...........................................5
Gambar 1.2 Logo PT. Medco E&P Indonesia .......................................................................................8
Gambar 1.3 Peta Operasional dalam Negeri (Sumber: Medco Energi Annual Report, 2012) ..................10
Gambar 1.4 Peta Operasional di Wilayah Luar Negeri.........................................................................11
Gambar 2.1 Plot persamaan Archenius laju reaksi CO2-MDEA sebagai fungsi temperatur.....................17
Gambar 2.2 Skema Membran Unit.....................................................................................................22
Gambar 2.3 Skema Amine Unit .........................................................................................................25
Gambar 2.4 Skema Dehydration Unit (DHU) .....................................................................................28
Gambar 2.5 Skema Thermal Oxidizer Unit .........................................................................................30
Gambar 4.1 Blok Diagram Sistem Penyediaan Air ..............................................................................50
Gambar 4.2 Unit Thermal Oxidizer....................................................................................................54
Gambar 4.3 Unit Penyediaan Listrik (Gas Turbin Generator)...............................................................54
Gambar 4.4 Blok Diagram Penyediaan Sistem Udara Tekan................................................................55
Gambar 4.5 Blok Diagram Sistem Penyediaan Fuel Gas System..........................................................57
Gambar 4.6 Skema Produced Water Treatment Unit ...........................................................................58
Gambar 4.7 Drilling Waste Water Treatment UnitPT. ASRY Amanah Timur..........................................63
Gambar 5.1 Alat Instrumentasi Gas Kromatografi...............................................................................65
Gambar 5.2 Skema Peralatan Gas Kromatografi..................................................................................69
Gambar 5.3 Kolom dalam Gas Kromatografi......................................................................................70
Gambar 6.1 Proses Overall................................................................................................................74
Gambar 6.2 Manifold........................................................................................................................75
Gambar 6.3 Production Separator.....................................................................................................75
Gambar 6.4 Test Separator................................................................................................................75
Gambar 6.5 Inlet Separator...............................................................................................................75
Gambar 6.6 Inlet Cooler....................................................................................................................75
Gambar 6.7 Gas Filter.......................................................................................................................75
Gambar 6.8 Amine System................................................................................................................75
Gambar 6.9 Membrane System.........................................................................................................75
Gambar 6.10 Dehidration Unit...........................................................................................................75
Gambar 6.11 Amine Flash Column.....................................................................................................75
Gambar 6.12 Instrument Air..............................................................................................................75
Gambar 6.13 Thermal Oxidizer Unit...................................................................................................75
Gambar 6.14 Water Treatment..........................................................................................................75
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
ix
JURUSAN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS DIPONEGORO
DAFTAR TABEL
Table 1.1 Spesifikasi Feed Gas Singa CPP pada kondisi jenuh (Sumber: Enginerring Design Basiss,
2008) .................................................................................................................................................5
Table 1.2 Spesikasi Sales Gas Singa CPP (Sumber : Engineering Design Basis, 2008) ............................6
Table 1.3 Wilayah Operasional Luar Negeri (Sumber: MedcoEnergi Annual Report, 2012)...................11
Table 2.1 Spesifikasi untuk Pipeline Quality Gas ................................................................................15
Table 4.1 Kondisi Air Sumur (Sumber : Engineering Design Basis, 2008) ............................................49
Table 4.2 Kualitas Air Sumur (Sumber : Engineering Design Basis, 2008) ...........................................49
Table 4.3 Spesifikasi Fire Water (Sumber : Engineering Design Basis, 2008) ......................................51
Table 4.4 Buku Mutu Potable Water (Sumber : Permenkes, 2002) .......................................................52
Table 4.5 Kondisi Distribusi Potable Water System (Sumber : Engineering Design Basis, 2008)...........52
Table 4.6 Kondisi Demineralized Water (Sumber : Engineering Design Basis, 2008) ............................53
Table 4.7 Kualitas Demineralized Water (Sumber : Engineering Design Basis, 2008) ..........................53
Table 4.8 . Spesifikasi TOTAL Seriola 1510 ( Sumber : TOTAL Seriola 1510 Data Sheet) ...................53
Table 4.9 Sistem Peneyediaan Listrik untuk Fasilitas Singa Gas Plant (Sumber : Engineering Design
Basis, 2008)......................................................................................................................................55
Table 4.10 Standar Kualitas Sistem Penyediaan Udara Tekan (Sumber : Engineering Design Basis, 2008)
........................................................................................................................................................56
Table 4.11 Spesifikasi Produced Water yang dibuang ke lingkungan (Sumber : Engineering Design Basis,
2008) ...............................................................................................................................................59
Table 4.12 Hasil Analisa Kandungan Limbah Produced Water CPP Singa............................................62
Table 5.1 Sifat Detektor dalam Gas Kromatografi...............................................................................71
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
x
JURUSAN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS DIPONEGORO
INTISARI
Gas alam merupakan senyawa hidrokarbon ringan yang terbentuk dari mahkluk hidup
yang telah mati jutaan tahun yang lalu di dalam perut bumi. Kandungan gas alam adalah
senyawa hidrokarbon ringan maupun hidrokarbon berat serta gas non hidrokarbon seperti CO2
dan H2S. Sumur yang diolah adalah sumur gas tapi tidak memungkiri adanya sebagian kecil
liquid maka digunakan Separator. Salah satu sistem separator adalah Inlet Separator. Didalam
inlet separator akan terjadi pemisahan antara dua fasa (gas-cair), biasanya, laju alir dari
sumur gas, manifold, pemipaan gas/cairan memilihi dua fase. Keluaran gas dari separator atau
peralatan proses biasanya mengandung cairan dalam jumlah yang relative sedikit tetapi tidak
dianggap memiliki 2 fase karena jumlah cairannya yang sangat sedikit. Aliran sistem multifase
gas-cair dapat menyebabkan erosi jika dalam kecepatan tinggi. Dalam sistem multifase
kecepatan fluida yang tinggi sering diinginkan untuk mengurangi kemungkinan penggumpalan
atau pengendapan partikel. Sedangkan Terminal velocity adalah kecepatan actual yang terjadi
didalam pipa.
Pengolahan data untuk menghitung erosional velocity didapat dari berbagai data pada
dari lapangan PT Medco E&P CPP Singa. Analisa perhitungan erosional velocity dan terminal
velocity menggunakan rumus yang didapat dari literature. Nilai tekanan pada perhitungan
erosional velocity sangat berpengaruh pada perhitungan, yaitu semakin besar tekanan maka nilai
erosional velocity makin rendah dan terminal velocity juga akan semakin rendah. Trend
erosional tidak terlalu berpengaruh selama nilai terminal velocity tidak melebihi nilai dari
erosional velocity karena pada dasarnya erosional velocity hanya sebagai indicator pembatas dan
terminal velocity adalah laju actualnya. Data perhitungan yang didapat dari data PT Medco E&P
Lematang CPP Singa nilai terminal tidak melebihi erosional velocity maka desain dari PT
Medco E&P Lematang sudah memenuhi kriteria dan desain tersebut sudah memenuhi syarat
umur desain yaitu selama 20 tahun.
Saran berdasarkan studi & analisa yang telah dilakukan adalah agar terminal velocity
didalam pipa cairan, gas dan fluid tetap kecil pada fase cairan memperbesar ID pipa dan
memperkecil liquid flow rate. Untuk fase gas salah satu saran menurunkan suhu gas didalam
pipa. Untuk multiphase salah satu saran memperbesar tekanan pada pipa multiphase.
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 1
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
BAB I
PENDAHULUAN
1.1. Sejarah Pendirian Pabrik
1.1.1.Sejarah Singkat PT. Medco Energi Internasional Tbk
PT. Medco Energi Internasional Tbk. (Medco Energi Korporat / Medco Energi / Perseroan)
didirikan pada 9 Juni 1980 oleh pengusaha muda Indonesia, Bp. Arifin Panigoro berdasarkan hukum
Republik Indonesia. Nama Perseroan telah berubah tiga kali, dari PT. Meta Epsi Pribumi Drilling
Company pada saat awal pendiriannya pada tahun 1980 dan saat itu ditetapkan sebagai perusahaan
kontraktor pengeboran nasional pertama. Kemudian berubah nama menjadi PT. Medco Energi
Corporation sebelum Penawaran Perdana saham ke Publik di tahun 1994 dan yang terakhir berubah
menjadi PT. Medco Energi Internasional Tbk. pada tahun 2000, sebagai tindak lanjut dari selesainya
restrukturisasi hutang pada akhir tahun 1999. Perseroan Medco Energi beserta entitas anak (anak
perusahaan) memulai usahanya sebagai perusahaan penyedia jasa anjungan pemboran dan merupakan
kontraktor pemboran swasta Indonesia.
Dalam upaya mendukung Pemerintah Indonesia agar dapat memenuhi kebutuhan minyak dan gas
bumi yang terus meningkat, sejak tahun 1992 Medco Energi memasuki industri E&P migas.
Sampai dengan saat ini, Medco Energi telah mendapatkan kepercayaan dari Pemerintah Indonesia untuk
melakukan ekpansi usaha melalui ekplorasi, pengembangan, partisipasi ekonomi, produksi, Coal Bed
Methane (CBM) dan kontrak jasa pada industri minyak dan gas yang tersebar di wilayah Indonesia
yaitu Sumatra (Blok A – Provinsi Aceh, Blok Merangin, Blok South Central Sumatra - Kampar, Blok
CBM Sekayu, Blok Merangin, Blok Lematang, Blok CBM Muralim), Jawa Timur (Blok Eksplorasi
Jeruk, Blok Bawean), Kalimantan (Blok Bangkanai, Blok Bengara, Blok Sembakung, Blok Tarakan,
Blok Simenggaris, Blok Nunukan), dan Sulawesi Tengah (Blok Senoro-Toili). Eksplorasi dan produksi
yang telah dilakukan oleh Medco Energi di Indonesia telah memberikan kontribusi yang cukup
signifikan bagi pembangunan bangsa dan negara. Pada tahun 2004, Medco Energi mulai memasuki
kancah E&P Internasional dengan berpartisipasi dalam operasi lapangan ekplorasi di negara Oman,
Yaman, Libya, dan Teluk Meksiko di Amerika Serikat. Eksplorasi dan produksi oleh pihak Medco
Energi dimana dikendalikan oleh anak perusahaan baik kontrak dalam negeri maupun luar negeri
memiliki penamaan perseroan yang berbeda-beda tergantung dari letak operasional plant, sebagai
contoh PT. Medco E&P Lematang, PT. Medco E&P Tarakan,Medco Yemen Amed Ltd., Medco Oman
LLC, dan lain-lain. Di dalam pengelolaan suatu blok eksplorasi minyak dan gas, Medco Energi melalui
anak perusahaannya yang menganut sistem kontrak Production Sharing Contract (PSC), Technical
Asistant Contract (TAC), dan Joint Operating Body (JOB) dengan bekerja sama dengan perusahaan
migas lain dalam mengoperasikan plant migas mempunyai status kepemilikan hak partisipasi yang
bervariasi antara 15% hingga 100%. Beberapa status kepemilikan hak partisipasi entitas anak Medco
Energi yang mencapai 100% atas blok ekplorasi minyak dan gas antara lain Blok Lematang (gas), Blok
Sembakung (minyak), Blok Tarakan (minyak dan gas), dan Blok Bawean (minyak).
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 2
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
Entitas Anak (anak perusahaan) Medco Energi yang bergerak dalam bidang eksplorasi dan produksi
minyak dan gas di Indonesia beroperasi berdasarkan berbagai kesepakatan bagi hasil dengan SKK
Migas yang sesuai dengan Undang-Undang Minyak dan Gas dan Peraturan Pemerintah yang berlaku.
Bentuk kesepakatan bagi hasil yang dilakukan oleh Medco Energi dengan SKK Migas adalah sebagai
berikut :
1. Production Sharing Contract (PSC)
Production Sharng Contract atau sering disebut Kontrak Bagi Hasil diberikan untuk mencari
dan mengembangkan cadangan hidrokarbon komersial di area tertentu sebelum berproduksi
secara komersial. Tanggung jawab kontraktor PSC umumnya termasuk menyediakan dana atas
semua aktivitas dan menyiapkan serta melaksanakan program kerja dan anggaran. Sebagai
imbalannya, kontraktor diizinkan untuk melakukan lifting atas minyak mentah dan produksi gas
yang menjadi haknya. Bagi hasil dalam bentuk First Tranche Petroleum (FTP) pada kisaran
10 - 20% dari total produksi sebelum dikurangi pemulihan biaya (cost recovery) tersedia untuk
Pemerintah dan kontraktor sesuai dengan persentase hak bagi hasilmasing-masing.
2. Technical Asistant Contract (TAC)
Technical Assistant Contract atau sering disebut Kontrak Bantuan Teknis merupakan suatu
kontrak pengelolaan lapangan migas yang dimiliki PT Pertamina (Persero) (Pertamina). Kontrak
diberikan pada wilayah yang belum atau telah berproduksi untuk jangka waktu tertentu.
Produksi minyak atau gas bumi akan dibagi terlebih dahulu menjadi bagian yang tidak dapat
dibagikan (non-shareable) dan bagian yang dapat dibagikan (shareable). Bagian yang tidak
dapat dibagikan merupakan produksi yang diperkirakan dapat dicapai dari suatu wilayah pada
saat perjanjian TAC ditandatangani dan menjadi hak milik Pertamina. Dalam TAC, bagian yang
dapat dibagikan berkaitan dengan penambahan produksi yang berasal dari investasi pihak
kontraktor terhadap wilayah yang bersangkutan secara umum dibagikan kepada kedua belah
pihak dengan cara yang sama sepertiPSC
3. Joint Operating Body (JOB)
Dalam JOB, kegiatan operasional dilakukan oleh badan operasi bersama yang dikepalai oleh
Pertamina dan dibantu oleh kontraktor sebagai pihak kedua dalam JOB. Dalam JOB, sebagian
produksi merupakan milik Pertamina dan sisanya adalah bagian yang dapat dibagikan kepada
kedua belah pihak dengan cara yang sama seperti PSC. Pada saat kontrak berakhir atau
diputuskan, pelepasan sebagian kontrak area, atau penutupan lapangan, kontraktor mungkin
diharuskan untuk memindahkan semua peralatan dan instalasi dari kontrak area dan melakukan
seluruh aktivitas restorasisesuai dengan syarat - syarat yang tercantum di kontrak atau peraturan
pemerintah yang berlaku.
Di usianya yang ke-30 di tahun 2010 yang lalu, Medco Energi telah tumbuh menjadi kelompok usaha
yang maju, berkantor pusat di Indonesia, dan bergerak di sektor energi terpadu dengan fokus pada
industri Eksplorasi dan Produksi Minyak dan Gas (E&P Migas), Ketenagalistrikan dan Industri Hilir.
Medco Energi mampu mempertahankan komitmen untuk terus mengejar berbagai peluang guna
mengembangkan kegiatan usahanya di bidang energi yang didukung keberadaan Unit Inkubator Bisnis
Baru.
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 3
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
1.1.2.Sejarah Singkat PT. MEDCO E & P Lematang, SINGA Central Processing Unit
(CPP)
Kegiatan hulu Medco Energi dimulai dengan pengambilalihan kontrak E&P Migas milik Tesoro di
Kalimantan Timur (Blok Sanga-Sanga / Samboja / Tarakan TAC dan Blok Tarakan PSC) pada tahun
1992, dimana Medco Energi telah berhasil menunjukkan kemampuannya dalam mengembangkan
kembali dan meningkatkan produksi dari lapangan - lapangan matang di Kalimantan Timur. Dengan
kemampuan dan kepiawaian yang terbukti dalam mengembangkan kembali dan meningkatkan kinerja
lapangan yang sudah matang, serta keberhasilan Penawaran Perdana saham ke Publik pada awal
kuartal keempat 1994 dan dicatatkan di Bursa Efek Jakarta (BEJ) telah memperkokoh keyakinan
Medco Energi untuk memperluas kegiatan hulu dengan mengakuisisi 100 % saham PT. Stanvac
Indonesia yang memiliki beberapa kontrak E&P Migas (PSC) dengan wilayah resmi meliputi : Blok
Kampar, Blok Rimau, dan Pasemah di Sumatera Selatan dari Exxon dan Mobil Oil pada akhir 1995.
Minyak bumi yang dapat diproduksi oleh Perseroan saat itu 25.000 barel ekuivalen minyak per hari.
Pada tahun tersebut, tingkat produksi ini menjadikan Perseroan sebagai produsen minyak nasional
terbesar setelah Pertamina. Kemudian PT. Stanvac Indonesia berubah nama menjadi PT. Exspan
Sumatera.
Kemampuan dan kepiawaian PT. Exspan Sumatera dalam mengelola lapangan matang ini semakin
terbukti setelah ditemukannya lapangan minyak baru di Blok Rimau PSC, Kaji dan Semoga, yang
memiliki potensi kandungan minyak mentah terbesar di Indonesia pada saat itu di tahun 1996.
Produksi minyak perdana lapangan Kaji ini sebanyak 3000 BOPD pada tahun 1997. Di tahun 2000, PT.
Ekspan Sumatera dan PT. Ekspan Kalimantan digabung menjadi PT. Exspan Nusantara yang bertaraf
internasional. Pada tahun tersebut, produksi minyak mulai diekspor perdana secara langsung dari
lapangan Kaji-Semoga. Pada tahun 2004, PT Exspan Nusantara dengan berbagai pertimbangan berubah
nama menjadi PT. Medco E&P Indonesia.
Lapangan Singa adalah salah satu kawasan sumur penghasil gas milik PT. Medco E&P Indonesia
yang berlokasi di wilayah Blok Lematang, lebih tepatnya berada di Desa Suka Menanti, Kecamatan
Gunung Megang, Kabupaten Muara Enim, Provinsi Sumatera Selatan. Awalnya, wilayah ekplorasi
lapangan ini beroperasi berdasarkan PSC Blok Lematang yang dimiliki oleh Enim Oil Company yang
telah menandatangani kesepakatan dengan Pemerintah Republik Indonesia pada tanggal 6 April
1987. Pada tahun 2003, Medco Energi melalui entitas anak PT. Medco E&P Lematang memegang
hak partisipasi atas Blok Lematang sebesar 74,12 %. Kemudian eksplorasi dan produksi minyak dan
gas di Blok Lematang ini dijalankan atau dioperasikan oleh PT. Medco E & P Lematang.
Wilayah atau Blok Lematang terdiri dari beberapa lapangan eksplorasi, meliputi lapangan
Harimau, Singa, Tapir-1, Tupai-1, Kijang-1, dan Banteng. Seluruh Blok Lematang memiliki luas area
sekitar 409 km2. Eksplorasi Blok Lematang dimulai pada Agustus 1989 dengan membuat sebuah
sumur di Lapangan Harimau. Dengan keahlian dan kepiawaian para pekerja, di Sumur Harimau 1
ditemukan cadangan minyak dan gas didalamnya, kemudian dilanjutkan dengan pembuatan 11 sumur di
sekitar Lapangan Harimau yang dapat menghasilkan total minyak hingga 38,52 BOPD dan gas
sejumlah 1,2 MMSCFD. Minyak dan gas yang dihasilkan dari Lapangan Harimau kemudian dijual ke
Pertamina Plaju dan Perusahaan Listrik Negara (PLN) hingga produksinya berhenti pada tahun 2007.
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 4
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
Pada tahun 1997, bersamaan proses pengembangan eksplorasi Lapangan Harimau, dilakukan juga
ekplorasi gas alam di Lapangan Singa. Tempat eksplorasi sumur di Lapangan Singa ini disebut dengan
Singa Central Processing Plant (CPP). Singa CPP memiliki 4 sumur eksplorasi, yaitu Sumur Singa-1,
Singa-2, Singa-3, dan Singa-4. Namun, saat ini sumur yang beroperasi adalah sumur 1 dan sumur 3.
Produksi gas (sales gas) yang dihasilkan oleh areal ekplorasi Singa ini mencapai ± 50 MMSCFD.
Produk gas hasil pengolahan di Singa Gas Plant akan dijual kepada Meppogen Power Plant, PLN-
Indralaya Power Plant, PLN-Keramasan Power Plant, PLN-Borang power Plant produksi yang
diperkirakan dapat dicapai dari suatu wilayah pada saat perjanjian TAC ditandatangani dan menjadi
hak milik Pertamina. Dalam TAC, bagian yang dapat dibagikan berkaitan dengan penambahan produksi
yang berasal dari investasi pihak kontraktor terhadap wilayah yang bersangkutan secara umum
dibagikan kepada kedua belah pihak dengan cara yang sama seperti PSC.
1. Joint Operating Body (JOB)
Dalam JOB, kegiatan operasional dilakukan oleh badan operasi bersama yang dikepalai oleh
Pertamina dan dibantu oleh kontraktor sebagai pihak kedua dalam JOB. Dalam JOB, sebagian
produksi merupakan milik Pertamina dan sisanya adalah bagian yang dapat dibagikan kepada
kedua belah pihak dengan cara yang sama seperti PSC. Pada saat kontrak berakhir atau
diputuskan, pelepasan sebagian kontrak area, atau penutupan lapangan, kontraktor mungkin
diharuskan untuk memindahkan semua peralatan dan instalasi dari kontrak area dan melakukan
seluruh aktivitas restorasi sesuai dengan syarat - syarat yang tercantum di kontrak atau peraturan
pemerintah yang berlaku.
Di usianya yang ke-30 di tahun 2010 yang lalu, Medco Energi telah tumbuh menjadi kelompok
usaha yang maju, berkantor pusat di Indonesia, dan bergerak di sektor energi terpadu dengan fokus pada
industri Eksplorasi dan Produksi Minyak dan Gas (E&P Migas), Ketenagalistrikan dan Industri Hilir.
Medco Energi mampu mempertahankan komitmen untuk terus mengejar berbagai peluang guna
mengembangkan kegiatan usahanya di bidang energi yang didukung keberadaan Unit Inkubator Bisnis
Baru.
1.2. Lokasi Pabrik
Singa Central Processing Plant (CPP) merupakan salah satu fasilitas pengolahan dan
produksi gas alam yang dihasilkan dari sumur Singa-1 dan Singa-3. CPP Singa terletak di Blok
Lematang, lebih tepatnya di Desa Suka Menanti, Kecamatan Gunung Megang, Kabupaten Muara
Enim, Provinsi Sumatera Selatan. Blok Lematang terletak di sebelah Barat Daya kota Palembang
dan dapat ditempuh melalui jalur darat dari Kota Palembang sekitar 4 - 5 jam dengan jarak tempuh
sekitar ±430 kilometer. Kota terdekat dari Singa CPP (Blok Lematang) adalah kota Prabumulih
dan Muara Enim yang berjarak masing-masing ±68 km dan ±54 km.
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 5
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
Gambar 0.1 Peta Wilayah Kerja Sumatera Selatan dan Peta Blok Lematang
1.3. Bahan Baku dan Produk
Singa Central Processing Plant (CPP) merupakan salah satu fasilitas pengolahan gas alam yang
dihasilkan oleh sumur gas Singa-1 dan Singa-3, dimana kedua sumur tersebut terletak di Blok
Lematang. Kedua sumur gas tersebut termasuk dalam kategori sumur gas HPHT (High Pressure High
Temperature) dimana gas yang dihasilkan dari kedua sumur tersebut memiliki tekanan yang tinggi
dan suhu yang tinggi. Pada Wellhead Singa-1 tercatat gas dengan flowrate ±20 MMSCFD keluar
pada tekanan ±5300 Psig pada suhu ±320oF, sedangkan pada Wellhead Singa-3 gas dengan
flowrate ±45 MMSCFD keluar pada tekanan tekanan ±4700 Psig pada suhu ±340oF. Gas dari kedua
tersebut kemudian diturunkan tekanannya menggunakan Choke Valve hingga tekanan ±1200 Psig.
Akibat penurunan tekanan tersebut maka gas juga terjadi penurunan suhu hingga ±270oF. Choke Valve
tersebut dikontrol oleh Wellhead Controller (WHCP) yang dapat dikendalikan secara otomatis dari
Control Room menggunakan DCS (Distributed Control System) yang dapat dikontrol dan
dimonitor secara realtime. Gas tersebut kemudian dialirkan menggunakan pipa 12 inchi menuju inlet
manifold untuk selanjutnya diolah di Singa CPP. Raw feed gas yang masuk sebagai bahan baku utama
memiliki spesifikasi yang ditunjukkan pada Tabel 1.1 dan Tabel 1.2. sebagai berikut :
Table 0.1 Spesifikasi Feed Gas Singa CPP pada kondisi jenuh (Sumber: Enginerring Design Basiss, 2008)
PARAMETER NILAI
Kondisi Gas Jenuh dengan air (water saturated)
Preassure 1270 Psig
Temparature 250o
F
COMPOSITION (DRY BASIS)
CO2 38,41 %vol.
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 6
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
H2S 350 ppmv
N2 0,03 %vol.
C1 61,20 %vol.
C2 0,17 %vol.
C3 0,01 %vol.
i-C4 0,01 %vol.
H2O + 3000 BPD (saturated)
Table 0.2 Spesikasi Sales Gas Singa CPP (Sumber : Engineering Design Basis, 2008)
PARAMETER NILAI
Flowrate 50 MMSCFD
Pressure Max. 1194 Psig / Normal. 1025 Psig
Water Content Max. 8 lb/MMSCF
GHV Min. 950 BTU/SCF
CO2 Content Max. 4% vol.
H2S Content Max. 4 ppm vol.
HC Dew Point Max. 55oF at 1050 Psig
Wobbe Index 1320
BTU/SCF Total Sulphur Content 30
ppm weight N2 Content Max. 5% mole
Solid Particle Max. 3 ppm, not greater than 10
micron Lead Content 1 ppm weight
Total Inerts Max. 10% mole
1.4. Manajemen Perusahaan dan Struktur Organisasi
1.4.1. Visi dan Misi Perusahaan
Visi PT. Medco E&P Indonesia adalah menjadi Perusahaan Energi pilihan bagi investor, pemegang
saham, mitra kerja, karyawan serta masyarakat umum. Visi tersebut tercapai apabila PT. Medco E&P
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 7
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
Indonesia memiliki misi mengembangkan sumber daya energi menjadi portofolio investasi yang
menguntungkan (MedcoEnergi Annual Report, 2012).
1.4.2. Tata Nilai Perusahaan
Dalam rangka mencapai visi dan misi PT. Medco E&P Indonesia, maka terdapat beberapa tata
nilai perusahaan yang harus diamalkan, tata nilai perusahaan tersebut adalah sebagai berikut :
 PROFESIONAL
o Kompeten dalam bidangnya.
o Memiliki ―semangat juara.
o Meningkatkan kemampuan diri setiap saat.
o Memiliki kemampuan professional dan mengetahui batas kemampuannya.
 ETIS
o Menjalankan usaha secara adil dengan integritas moral yang tinggi.
o Menerapkan standar etika tertinggi setiap saat.
o Mengerti dan mentaati etika Perseroan dan kebijakan Tata Kelola Perusahaan yang baik.
 TERBUKA
o Mendorong informalitas dan keterbukaan dalam berkomunikasi di semua tingkatan.
o Membangun suasana rasa saling percaya di antara karyawan dan manajemen di Medco
Energi.
o Saling menghormati, berpikiran terbuka dan memiliki etika kerja yangtinggi.
 INOVATIF
o Membangun budaya untuk selalu ingin lebih maju.
o Senantiasa mencari terobosandemi tercapainya hasil yang lebih baik, lebih aman,
lebih murah, dan lebih cepat.
o Memiliki kematangan intelektual.
1.4.3. Strategi Perusahaan
Visi, Misi dan tata nilai perusahaan harus didukung dengan strategi-strategi yang dimiliki perusahaan
(MedcoEnergi Sustainability Report, 2010), antara lain :
1. Membangun usaha dengan pertumbuhan yang menguntungkan berdasarkan tiga kegiatan usaha
utama, yaitu E&P Migas, Ketenagalistrikan, dan Industri Hilir dengan memanfaatkan sumber
bahan bakar fosil maupun bahan bakar yang dapat diperbarui.
2. Mengembangkan posisi yang kuat di bidang industri bahan bakar yang dapat diperbarui dalam
lima sampai delapan tahun ke depan melalui rekonfigurasi dan fokus ulang terhadap kegiatan
industri hilir dengan memanfaatkan sumber daya pertanian Indonesia yang berlimpah.
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 8
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
3. Meningkatkan posisi Perseroan di pasar migas global dengan memperjelas arah dari kegiatan
internasional Perseroan.
4. Mengembangkan kegiatan Perseroan dengan pengalokasian modal secara fleksibel dan inovatif
melalui unit ―Inkubator Kegiatan Usaha Baru.
5. Meningkatkan efektifitas organisasi dengan menerapkan pengawasan keuangan secara disiplin,
menanamkan budaya kinerja tinggi dan mengembangkan kompetensi karyawan.
1.4.4. Logo PT. Medco E&P Indonesia
PT. Medco E&P Indonesia merupakan salah satu perusahaan di Indonesia yang bergerak di bidang
Eksplorasi migas (minyak & gas), pengembangan lapangan migas dan kegiatan produksi migas. PT.
Medco E&P Indonesia memiliki logo yang ditunjukkan pada Gambar 1.2. sebagai berikut :
Gambar 0.2 Logo PT. Medco E&P Indonesia
Logo PT. Medco E&P Indonesia merupakan titik pusat sistem identifikasi visual perusahaan,
sebagai ekspresi utama dari brand Medco Energi. Logo tersebut merupakan satu kesatuan yang tidak
dapat dipecah maupun penggunaan bagian dari logo tersebut digunakan secara terpisah, sehingga
penggunaan dan visualisasi logo tersebut secara konsisten dan menyeluruh dapat digunakan sebagai
identitas utama dan branding dalam perusahaan.
Simbol dan huruf logo mencerminkan atribut yang disandang oleh brand MedcoEnergi mencerminkan
profesional, simpel dan modern. Tipografi yang digunakan modern dan bold/kokoh, secara inovatif
melahirkan visual identitas yang menarik bagi perusahaan. Logo tersebut terdiri dari beberapa kesatuan
antara lain :
 Cincin Biru
 M
 Σ
 Wordmark ―MedcoEnergi‖
 Descriptor ―Oil & Gas‖
Arti dan makna dari kesatuan logo tersebut adalah
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 9
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
 Cincin biru secara grafis melambangkan Bumi, atau planet biru, seperti yang nampak dari luar
angkasa. Hal ini berkaitan dengan identitas Medco Energi dalam upaya menjawab tantangan
untuk membangun dunia yang lebih baik, sekaligus mencerminkan komitmen Medco Energi
terhadap kelestarian energi.
 Dengan memutar huruf ―M‖ sembilan puluh derajat, maka tercipta huruf ―E‖ untuk Energi, dan
menyerupai simbol ―sigma‖ dalam rumus matematika yang berarti penjumlahan. Pendekatan yang
inovatif ini mencerminkan fokus Medco Energi pada aspek inovasi dan kinerja dalam
industrinya. Sigma yang terletak diluar cincin biru menggambarkan peluang tak terbatas yang
terdapat dalam sektor bisnis energy
 Wordmark ―MedcoEnergi‖ menunjukan sebagai identitas perusahaan yang bergerak di sektor
energi. Descriptor ―Oil & Gas‖ mendeskripsikan bahwa perusahaan Medco Energi bergerak di
sektor energi khususnya di bidang minyak dan gas dalam bentuk eksplorasi, pengembangan
maupun kegiatan produksi (MedcoEnergi Brand Book, 2006).
1.4.5. Area Operasional
PT. Medco Energi E&P Indonesia memiliki daerah operasional yang cukup luas, daerah
operasional tersebut terdapat di dalam negeri maupun di luar negeri. Medco Energi telah terbukti
dan teruji dalam meningkatkan produksi sumur - sumur minyak tua di Sumatera dan Kalimantan.
Wilayah operasional PT. Medco Energi E&P Indonesia terbagi menjadi dua bagian yaitu daerah
operasional dalam negeri dan daerah operasional luar negeri. Seluruh kepentingan blok minyak dan
gas di Indonesia dikendalikan melalui anak perusahaan (Entitas Anak) yang dimiliki sepenuhnya oleh
Medco Energi Korporat. Sedangkan kegiatan eksplorasi, pengembangan dan produksi di Indonesia
dikelola dan dilakukan, baik secara langsung melalui PT Medco E&P Indonesia (MEPI), Entitas
Anak maupun bersama-sama dengan mitra strategis.
Daerah operasional di luar negeri tersebar di Amerika Serikat, Libya, Yaman, Oman. Sedangkan di
Indonesia PT. MedcoEnergi E&P Indonesia beroperasi di Sumatera, Kalimantan, Sulawesi dan di Pulau
Jawa. Detail secara rinci mengenai daerah operasional PT. Medco Energi E&P Indonesia dapat dilihat
pada Gambar 1.3. & 1.4. dan Tabel 1.3. & 1.4. sebagai berikut :
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 10
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
Gambar 0.3 Peta Operasional dalam Negeri (Sumber: Medco Energi Annual Report, 2012)
BLOK
ENTITAS ANAK
PERUSAHAAN
WILAYAH STATUS
Rimau
PT. Medco E&P
Rimau
Sumatra Selatan Produksi
SCS
PT. Medco E&P
Indonesia
Sumatra Selatan Produksi
Tarakan
PT. Medco E&P
Tarakan
Kalimantan Timur Produksi
Sembakung
PT Medco E&P
Sembakung
Kalimantan Timur Produksi
Senoro-Toili
PT. Medco E&P
Tomori Sulawesi
Sulawesi Tengah
Produksi (Lapangan
Tiaka)
Bawean
Camar Resources
Canada,
Jawa Timur Produksi
Lematang
PT Medco E&P
Lematang
Sumatra Selatan Produksi
Block A
PT Medco E&P
Malaka
Aceh Pengembangan
Simenggaris PT Medco E&P Simenggaris PT Medco E&P
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 11
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
Merangin
PT Medco E&P
Merangin
Sumatra Selatan Eksplorasi
Bangkanai Bangkanai Petroleum Bangkanai Bangkanai Petroleum
Bengara
PT Medco E&P
Bengara
Kalimantan Timur Eksplorasi
Nunukan
PT Medco E&P
Nunukan
Kalimantan Timur Eksplorasi
Jeruk
Medco Straits Services
Pte Ltd
Jawa Timur Partisipasi Ekonomi
CBM Sekayu
PT Medco CBM
Sekayu
Sumatra Selatan Eksplorasi
CBM Muralim
PT Medco CBM
Pendopo
Sumatra Selatan Eksplorasi
CBM Lematang
PT Medco CBM
Lematang
Sumatra Selatan Eksplorasi
Gambar 0.4 Peta Operasional di Wilayah Luar Negeri
Table 0.3 Wilayah Operasional Luar Negeri (Sumber: MedcoEnergi Annual Report, 2012)
Entitas Anak Kepemilikan Blok Negara Jenis Kontrak
Medco Energi US LLC Main Pass 64/65, East Amerika Serikat Lease Agreement
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 12
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
Cameron 316/317/318
Medco International
Ventures Ltd.
Area 47 Libya Exploration and
Production Sharing
Medco Yemen Amed
Ltd.
Blok 82 Yaman Production Sharing
Agreement-2027
Medco Yemen Arat
Ltd.
Blok 83 Yaman Production Sharing
Agreement-2027
Medco Yemen Malik
Ltd.
Block 9 Yaman Production Sharing
Agreement
Medco Oman LLC
Service
Karim Small Field Oman Service Agreement
1.4.6.Struktur Organisasi dan Kepegawaian Perusahaan
1.4.6.1. Struktur Organisasi Utama PT. Medco E&P Lematang
1.4.6.2. Struktur Organisasi Bidang Produksi PT. Medco E&P Lematang
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 13
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
1.4.6.3. Struktur Organisasi Bidang Maintenance Operasi PT. Medco E&P Lematang
1.4.6.4. Struktur Organisasi Bidang Field Service PT. Medco E & P Lematang
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 14
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
2. BAB II
DESKRIPSI PROSES
2.1.Konsep Proses
Lapangan Singa Central Processing Plant (CPP) yang berada di Blok Lematang merupakan
daerah ekplorasi dan produksi gas alam on-shore yang dioperasikan oleh PT. Medco E&P Lematang.
Eksplorasi yang telah dilakukan merupakan kesepakatan bagi hasil dengan SKK Migas (pemerintah)
yang sesuai dengan Undang-Undang Minyak dan Gas dan Peraturan Pemerintah yang berlaku. Untuk
eksplorasi dan produksi gas alam Singa CPP, PT. Medco E&P Lematang mengoperasikannya dengan
sistem kontrak bagi hasil (PSC), dimana pembagian prosentase bagi hasilnya untuk pemerintah sebesar
70% dan kontraktor perseroan sebesar 30% setelah dikurangi untuk pemulihan total biaya produksi
(cost recovery).
Gas alam yang dieksplorasi dan diproduksi di Lapangan Singa CPP, Lematang merupakan gas
alam yang masuk kategori non-associated gas dimana di dalam reservoir hanya terdapat sedikit
kandungan atau tidak mengandung crude oil atau hidrokarbon berat (Kidnay & Parrish, 2006).
Sumur gas yang tidak terasosiasi ini juga bisa disebut sebagai sumur gas kering (dry gas). Dry gas
yang dieksplorasi dari Sumur lapangan Singa ini masih terdapat kandungan komponen hidrokarbon
yang lebih berat seperti C2 (etana), C3 (propana), C4 (butana), C5 (pentana), dan C6 (Heksana), tetapi
dalam jumlah persen volume yang sedikit, sehingga tidak memberikan pengaruh yang besar dan
masih masuk dalam spesifikasi pada pipeline quality gas.
Pemrosesan gas alam secara umum di industri digunakan untuk bahan bakar dan bahan baku
petrokimia. Pemrosesan raw natural gas diklasifikasikan menjadi tiga bagian yaitu purifikasi, separasi,
dan pencairan (liquefaction) (Kidnay & Parrish, 2006). Jika didalam gas alam terkandung impuritas
gas asam berupa H2S dalam jumlah sedikit, maka gas H2S ini harus dihilangkan, dibakar pada
suhu tinggi, dan dibuang ke atmosfer dalam bentuk SO2 yang tidak berbahaya, proses ini disebut
purifikasi. Sedangkan apabila terdapat sejumlah kandungan H2S yang cukup tinggi di dalam gas
alam, maka gas H2S harus dihilangkan dan dikonversi menjadi elemental sulfur, proses ini disebut
dengan separasi. Beberapa penggunaan sulfur dalam industri antara lain : untuk rubber
vulcanization, produksi asam sulfat dan pembuatan black gunpowder (Georgia Gulf Sulfur
Corporation, 2005). Untuk kemudahan transportasi, penyimpanan gas alam dalam kuantitas yang
tinggi, dan agar ukuran tangki penyimpanan gas alam tidak terlalu besar, maka beberapa perusahaan
pengolah gas, mengkonversi gas alam menjadi liquefied natural gas (LNG). Pemrosesan gas alam oleh
PT. Medco E&P Lematang di Singa Gas Plant termasuk kedalam proses purifikasi karena kandungan
H2S dalam gas alam sebesar 346 ppm-v tidak dimanfaatkan atau dikonversi menjadi elemen sulfur.
Gas H2S hanya dioksidasi dalam thermal oxidizer dan kemudian dibuang ke atmosfer.
Komposisi gas alam bervariasi dan berbeda-beda pada daerah eksplorasi satu dan daerah lainnya.
Spesifikasi gas alam yang dapat dijual setelah melalui serangkaian pemrosesan gas secara umum dapat
dilihat dari komposisi dan beberapa kriteria performance. Kriteria performance untuk gas alam ini
termasuk yaitu bilangan Wobbe, nilai bakar, total inert, air, oksigen, dan kandungan sulfur. Bilangan
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 15
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
Wobbe dan nilai bakar merupakan kriteria paling prinsip karena berkaitan dengan penggunaan gas
alam sebagai bahan bakar. Spesifikasi gas alam dalam industri biasanya ditetapkan melalui perjanjian
jual beli gas (PJBG) dan harus memenuhi semua kriteria komponen produk yang ditentukan.
Spesifikasi untuk pipeline quality gas dapat dilihat di tabel 2.1, tetapi penentuan ini tidakpasti.
Table 2.1 Spesifikasi untuk Pipeline Quality Gas
MAJOR COMPONENT MINIMUM MOL % MAXIMUM MOL%
Methane 75 -
Ethane - 10
Propane - 5
Butanes - 2
Pentanes & heavier - 0,5
Nitrogen & other inerts - 3
Carbon dioxide - 2-3
Total diluents gases - 4-5
TRACE COMPONENTS
Hydrogen Sulfide 0,25-0,3 g/100 scf
(6-7 mg/m )
Total sulfur 5-20 g/100 scf
(115-460 mg/m )
Water vapour 4,0-7,0 lb/MM scf
(60-110 mg/m )
Oxygen 1,0 %
OTHER CHARACTERISTICS
Heating value (gross, saturated) 950-1150 Btu/scf
(35400-42800 kJ/m3)
Liquids Free of liquid water and hydrocarbons at delivery
temperature and pressure
Solids Free of particulates in amunts deleterious to
transmission and utilization equipment
Proses eksplorasi gas alam yang dilakukan oleh PT. Medco E&P Lematang di Lapangan Singa,
Blok Lematang merupakan proses purifikasi gas alam dari material kontaminan berupa gas asam
sampai menjadi sales gas dengan spesifikasi tertentu untuk didistribusikan kepada konsumen (PT.
Perusahaan Gas Negara) melalui pipeline berdasarkan perjanjian jual beli gas yang isinya gas harus :
 memiliki hidrokarbon dengan dewpoint tidak lebih dari 55oF,
 memiliki GHV yang berkisar antara 950 dan 1050 BTU/SCF,
 memiliki wobbe index yang berkisar +7% atau -8% dari 1320 BTU/SCF,
 mengandung karbon dioksida tidak lebih dari 5% terhadap volume,
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 16
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
 mengandung sodium dan potassium tidak lebih dari 0,5 ppm-v,
 mengandung H2S tidak lebih dari 8 ppm-v,
 mengandung total komponen sulfur tidak lebih dari 30 ppm-v,
 mengandung total inerts tidak lebih dari 10% terhadap volume,
 mengandung nitrogen tidak lebih dari 5% terhadap volume,
 mengandung oksigen tidak lebih dari 1 ppm-v,
 mengandung timbal tidak lebih dari 1 ppm-v,
 mengandung magnesium tidak lebih dari 2 ppm-v,
 mengandung air tidak lebih dari 15 lbs/MMSCF,
 mengandung metana tidak kurang dari 80% terhadap volume total reaktan,
 mengandung partikulat tidak lebih dari 3 ppm-v dan tidak ada partikulat yang lebih besar dari
10μm.
 memiliki tekanan penyerahan dengan tekanan minimum sebesar 700 PSIG dan maksimum
sebesar 1050 PSIG.
Singa Central Processing Plant memiliki 4 sumur gas yaitu sumur Singa-1, Singa-2, Singa-3,
dan Singa-4. Namun, sumur Singa-2 dan Singa-4 tidak beroperasi dikarenakan pada saat pengeboran
dan analisis kandungan komposisi gas alamnya terdapat H2S yang tinggi dan apabila dieksplorasi tidak
ekonomis. Gas alam yang masih menghasilkan dan menguntungkan dari segi ekonomi adalah sumur
Singa-1 dan Singa-3. Kedua sumur gas tersebut termasuk dalam kategori sumur gas HPHT (High
Pressure High Temperature) dimana gas yang dihasilkan dari kedua sumur tersebut memiliki tekanan
yang tinggi dan suhu yang tinggi. Karakteristik gas alam yang dihasilkan di sumur Singa-1 dan Singa-3
merupakan gas yang tergolong sour gas ditunjukkan dengan kandungan CO2 dan H2S yang cukup
tinggi yaitu ±38,41%mol CO2 dan ±350 ppmv H2S. Menurut (Engineering Data Book, 2004)
spesifikasi untuk pipeline quality gas dengan parameter komponen CO2 kandungannya sekitar 2-
4%mol sedangkan komponen H2S sekitar 4-16 ppmv. Oleh karena itu, diperlukan unit sistem
pengolahan terintegrasi (gas treating) untuk memenuhi spesifikasi gas jual.
Untuk treating gas alam dengan kandungan jumlah hidrogen sulfida dan atau karbon dioksida
yang tinggi dapat menggunakan proses absorption dengan chemical solvents (e.g., alkanolamines).
Jenis alkanolamines yang dipakai oleh PT. Medco E&P Lematang untuk mengolah gas alam Lapangan
Singa adalah solven berbasis MDEA. Solven ini bernama Ucarsol yang diproduksi oleh Dow
Chemical. Reaksi antara gas asam (CO2 dan H2S) dengan amines dipelajari oleh (Ko & Li, 2000) yaitu
mengenai laju reaksi untuk absorbsi CO2 kedalam larutan MDEA. Dari ekperimen yang dilakukan oleh
dua peneliti diatas didapatkan sebuah persamaan laju reaksi order dua yatu :
(2.1)
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 17
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
Dari persamaan 2.1 dapat dijelaskan bahwa seiring kenaikan temperatur reaksi yang terjadi pada
kolom absorber maka laju reaksi akan meningkat, sehingga kemampuan absorbsi gas asam (CO2 dan
H2S) oleh amines meningkat dan kualitas sales gas meningkat. Dari persamaan 2.1 dapat dibuat profil
kecepatan reaksi vs temperatur seperti pada gambar 2.1.
Gambar 2.1 Plot persamaan Archenius laju reaksi CO2-MDEA sebagai fungsi temperatur
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 18
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
2.2.Deskripsi Proses
Fasilitas Proses pengolahan gas alam secara keseluruhan dari Singa Gas Plant dapat ditunjukkan
pada Gambar 2.1.
Proses utama yang berada di fasilitas pengolahan Singa CPP adalah proses terintegrasi yang mencakup
Gas Gathering and Gas-Liquid Separation (Sistem Flowline Manifold dan Sistem Pemisahan
berdasarkan fase cair dan fase gas), Acid Gas Removal Unit (Amine Sistem dan Membran Sistem),
Dehydration Unit,dan Thermal Oxidizer Unit.Pada Wellhead Singa-1 tercatat gas dengan flowrate ±20
MMSCFD keluar pada tekanan ±5300 Psig pada suhu ±320oF, sedangkan pada Wellhead Singa-3 gas
dengan flowrate ±45 MMSCFD keluar pada tekanan ±4700 Psig pada suhu ±340oF. Gas dari kedua
sumur tersebut kemudian diturunkan tekanannya menggunakan Choke Valve yang terletak diatas
wellhead masing-masing hingga tekanan ±1200 Psig. Akibat penurunan tekanan tersebut maka gas juga
mengalami penurunan suhu hingga ±270oF. Choke Valve tersebut dikontrol oleh Wellhead
Controller Pressure (WHCP) yang dapat dikendalikan secara otomatis dari Control Room
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 19
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
menggunakan DCS (Distributed Control System) yang dapat dimonitor secara realtime. Aliran Gas
dari Singa-1 dan Singa-3 tersebut kemudian dialirkan menggunakan pipa 12‖ menuju Flowline
Manifold (31-ZZZ-507) untuk proses gas gathering atau penggabungan aliran. Raw gas kemudian
masuk kedalam production manifold lalu dialirkan menuju inlet separator (31-MBD-127) dan bila
diperlukan untuk pengecekan raw gas juga dapat dialirkan menuju test manifold.
Didalam inlet separator akan terjadi pemisahan antara dua fasa (gas-cair). Komponen air yang
ada didalam raw gas, dengan prinsip settling gravity, maka air akan terkondensasi, ditampung di
bagian bawah vessel, sedangkan raw gas yang terbebas dari liquid akan keluar dari bagian atas vessel.
Kemudian aliran raw gas dari atas vessel dan liquid dari bawah vessel dialirkan menuju inlet cooler
(31-HAL-201). Keberadaan kandungan H2O dalam raw gas akan mengurangi nilai panas atau
bakar. Selain itu, dengan keberadaan juga berpotensi membentuk kristal gas hydrate pada kondisi
diatas titik beku air yang bisa menyebabkan plugging pada pipeline dan meningkatkan pressure drop
pada aliran pipa.
Untuk analisis laboratorium mengenai kemungkinan adanya condensate atau hidrokarbon berat
dari raw gas yang keluar dari sumur, maka gas dialirkan juga menuju ke test manifold. Suhu keluar
dari test manifold masih cukup tinggi, maka raw gas dimasukkan terlebih dahulu di dalam inlet cooler
(31-HAL-201) sehingga suhunya turun menjadi 120oF yang bertujuan untuk mendekati kondisi
operasi dari Acid Gas Removal Unit (membran dan amine). Dengan adanya penurunan suhu,
sebagian dari kandungan gas ada yang terkondensasi. Kemudian untuk memisahkan cairan
yang terkondensasi dari gas, raw gas dimasukkan ke dalam test separator (31-MBD-102). Awalnya,
test separator ini difungsikan sebagai pengambilan sampling kondensat. Namun, seiring berjalannnya
waktu saat ini tidak terdapat kondensat dalam jumlah yang banyak, sehingga sekarang test
separator hanya difungsikan untuk membantu kinerja dan mengurangi beban pada production
separator (31- MBD-101).
Inlet cooler akan mendinginkan tiga aliran yaitu raw gas dan liquid dari inlet separator serta raw
gas dari test manifold. Proses pendinginan tersebut dilakukan hingga temperatur 120oF, bertujuan
untuk mendekati kondisi operasi pada proses amine unit. Penurunan suhu menyebabkan aliran raw
gas yang telah dipisahkan sebelumnya di inlet separator dan raw gas yang berasal dari test manifold,
maka sebagian gas (H2O) ada yang terkondensasi menjadi cairan. Untuk memisahkan fase gas dari
liquid nya akibat penurunan suhu dari inlet cooler, maka raw gas (from inlet separator) dialirkan
menuju production separator,sedangkan raw gas (fromtest manifold) dialirkan menuju testseparator.
Cairan (H2O) yang terkondensasi didalam dua separator tersebut, kemudian akan bergabung
dengan aliran liquid inlet separator yang telah didinginkan di inlet cooler. Ketiga aliran liquid yang
bercampur menjadi satu tersebut merupakan produced water. Aliran produced water tersebut dapat
ditunjukkan dengan garis warna biru pada [Gambar 2.1]. Produced water tidak dapat langsung dibuang
ke lingkungan tanpa dilakukan treatment,karena produced water tersebut masih mengandung gas H2S
terlarut, padatan terlarut, Chemical Oxygen Demand (COD) yang tinggi dan berpotensi mencemari
lingkungan. Oleh karena itu, dilakukan pretreatment produced water dengan menggunakan H2S
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 20
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
Stripper. Dimungkinkan air yang keluar dari H2S stripper itu masih mengandung komponen
pencemar, sehingga perlu diolah terlebih dahulu didalam Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL),
dimana IPAL tersebut dioperasikan oleh PT. ASRY AmanahTimur.
Raw gas yang dihasilkan dari production separator dan test separator,kemudian akan bergabung
menjadi satu aliran menuju gas filter (35-MAJ-103). Didalam gas filter terjadi pemisahan partikel
padat yang terdapat dalam raw gas, dimana gas filter tersebut memiliki ukuran filter sebesar 10μm.
Raw gas yang bebas dari partikel padat selanjutnya dialirkan menuju sistem Acid Gas Removal
Unit (AGRU) yang bertujuan untuk mengurangi kandungan acid gas (gas sweetening process).
Terdapat dua sistem AGRU yang digunakan di Singa CPP, yaitu amine system dan membran system.
Sehingga ±45 MMSCFD raw gas masuk ke dalam AGRU-membran unit dan ±48 MMSCFD mengalir
ke amine system. Amine unit akan menghasilkan sweet gas, tetapi sweet gas tersebut masih
mengandung H2O (jenuh) akibat proses aborbsi CO2 dan H2S menggunakan solven amine. Untuk
mengurangi kandungan H2O dalam sweet gas¸maka gas tersebut dialirkan menuju dehydration unit
(DHU). Sementara itu, gas keluaran dari membrane unit masih mengandung kadar H2S yang belum
memenuhi spesifikasi gas jual sehingga gas perlu dilewatkan ke H2S Scavenger. Gas keluaran dari
H2S Scavenger dan Dehydration Unit akan bergabung menjadi satu sebagai sales gas. Selain
menghasilkan sales gas, amine unit dan membran unit juga menghasilkan acid gas. Sebelum dibuang
ke lingkungan, acid gas tersebut dilakukan pembakaran atau oksidasi di thermal oxidizer dan flare
system. Sales gas yang dihasilkan dari CPP Singa juga diambil sebagian kecil ±2.3 MMSCFD yang
digunakan sebagaifuel gas. Fuel gas tersebut digunakan sebagai bahan bakar Gas Turbine Generator
(GTG), stripping agent dan gas blanketing. Sebelum dikirim menuju Pagardewa Station, maka sales
gas yang dihasilkan oleh CPP Singa dilakukan metering system menggunakan orifice. Sales gas yang
telah dilakukan metering, kemudian akan bercampur dengan gas dari SSE (South Sumatra Extension)
dalam satu pipeline untuk dikirim menuju Pagardewa station (±42 km - 12‖). Sesampainya di
Pagardewa station, maka dilakukan sales gas mettering menggunakan sistem ultrasonik. Sales gas
yang telah dilakukan proses metering, kemudian dialirkan menuju receiver station milik Perusahaan
Gas Negara (PGN).
2.2.1.Gas-Liquid Separation
Gas-liquid separation merupakan proses pretreatment awal gas alam untuk memisahkan cairan
atau liquid dalam kandungan raw gas, sehingga gas yang akan diolah di Acid Gas Removal Unit
(AGRU) telah bersih dari kontaminan liquid. Pemisahan cair – gas melibatkan beberapa alat, yaitu
inlet separator,production separator,test separator.Ketiga separator tersebut menggunakan separator
horizontal karena jumlah kandungan liquid (jenuh atau saturated) dalam raw gas tinggi. Dari segi
dimensi, horizontal separator memiliki ukuran (luas permukaan) yang lebih kecil daripada vertikal
separator, tetapi membutuhkan ruang yang lebih besar, sehingga horizontal separator sering
digunakan di onshore. Sedangkan vertikal separator sering digunakan di offshore. Semakin rendah
flowrate gas yang masuk ke dalam separator, maka akan meningkatkan waktu tinggal dan
pemisahan gas-cair menjadi lebih efektif. Dengan luas permukaan yang lebih besar, maka
pengontrolan ketinggian liquid (liquid level) lebih mudah dan cenderung lebih stabil. Dalam setiap
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 21
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
separator tersebut terjadi empat mekanime pemisahan, yaitu
1. Primary Separation
Primary separation menggunakan perbedaan momentum gas-liquid sebagaidriving force dalam
mekanisme pemisahan. Perbedaan momentum terebut disebabkan ketika gas yang masuk
kedalam separator akan bertumbukan dengan inlet wall atau baffle, sehingga akibat dari
tumbukan tersebut, maka liquid akan mempunyai momentum yang lebih rendah dibandingkan
gas dan akhirnya terbentuk liquid droplet yang akan ditampung dalam liquid collecting section.
2. Gravity Settling
Gravity settling menggunakan prinsip gaya gravitasi, dimana gas pada kecepatan rendah
didalam separator (turbulensi minimal), maka sejumlah masa liquid (jenuh) dengan berat
molekul yang lebih tinggi dari gas akan jatuh ke bawah separator membentuk liquid dropplet
dan akan ditampung oleh liquid collection section.
3. Coalescing
Pada bagian atas separator terdapat coalescing section dalam bentuk mesh pad. Didalam
coalescing section, gas akan terjebak didalam saluran – saluran kecil yang berkelok-kelok
didalam mesh pad dan pada akhirnya titik-titik embun atau liquid akan terperangkap dan
ditampung sementara.
4. Liquid Collection
Liquid collection section merupakan salah satu bagian yang ada didalam separator yang
berfungsi untuk sejumlah liquid. Jika terdapat sejumlah air yang volumenya besar, maka pada
bagian bawah horizontal separator dilengkapi dengan ―boot‖ yang berfungsi untuk memisahkan
air dari kondensat atau hidrokarbon berat (jika ada) karena ketika air dan kondensat bercampur,
air yang mempunyai berat molekul yang lebih besar akan berada dilapisan bawah. Di CPP
Singa, hanya production separator saja yang dilengkapi dengan boot.
2.2.2.Unit Penghilangan Gas Asam (AGRU)
Raw gas yang berasal dari production separator (31-MBD-101) dan test separator (31- MBD-
102), kemudian dialirkan menuju gas filter. Raw gas dengan kondisi flowrate ±93 MMSCFD,
temperatur 119oF, dan tekanan 1235 psig masuk kedalam gas filter (35-MAJ- 103). Didalam gas
filter terjadi pemisahan gas dari partikulat padat, yang mana komponen filternya terbuat dari serat
kain katun atau nilon yang memiliki ukuran pori 10μm. Gas yang telah bersih dari komponen liquid
dan padatan, maka siap untuk proses sweetening gas.
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 22
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
2.2.3.Unit Membran
Gambar 2.2 Skema Membran Unit
Raw gas yang diolah dalam unit membran masuk ke dalam gas/gas exchanger (35- HBG-281)
pada temperatur 119oF dan tekanan 1230 psig akan mengalami pertukaran panas. Raw gas didalam
gas exchanger mengalami pendinginan hingga suhu 87oF, karena didinginkan oleh aliran gas yang
berasal dari residu membran Skid package 1st stage. Setelah mengalami pendinginan, raw gas
dimasukkan kedalam 1st stage filter colescer (35-MAJ-181).
Akibat dari pendinginan, dimungkinkan sebagian dari raw gas ada yang terkondensasi, sehingga
setelah keluar dari filter coalescer, gas dalam kondisi kering. Gas yang telah kering kemudian
dipanaskan dalam 1st stage electric heater (35-NAP-681) sampai 109oF. Pemanasan tersebut
bertujuan untuk menyesuaikan temperatur raw gas yang akan masuk kedalam membran. Sebelum
gas masuk ke dalam membran, maka raw gas akan masuk ke dalam 1st stage guard bed (35-
MBA-182) dan 1st stage particle filter (35-MAJ-183). Guard bed dan particle filter berfungsi untuk
mengadsorbsi komponen hidrokarbon berat dan partikel padat yang masih terbawa dalam raw gas.
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 23
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
Raw gas yang telah terbebas dari liquid, hidrokarbon berat, dan padatan akan memasuki 1st stage
membran skid package pada kondisi tekanan 1209 psig dan temperatur 109oF. membran skid package
yang digunakan di CPP Singa ini merupakan membran dengan jenis modul spiral wound. Skid
membran terdiri dari dua bank yaitu Bank A dan Bank B. Masing-masing Bank terdiri dari dua
paket membran A1 dan A2 serta B1 dan B2 dengan masing-masing paket berisi 7 tabung,
sehingga terdapat 28 tabung dalam satu skid membran. Didalam setiap satu tabung terdapat spiral
wound membran yang dilengkapi dengan insulator dan 4 nozzle. Empat nozzle dalam satu tabung
membran adalah
 Satu nozzle inlet gas umpan,
 Satu nozzle outlet gas residu,
 Dua nozzle outlet gas permeat.
CPP Singa menggunakan elemen Separex Membrane (UOP Licensor), dimana material penyusun
membran berasal dari Cellulose Acetate (CA). Lembaran membrane Celluose Acetate dalam bentuk
Flatsheet kemudian akan disusun bersama lapisan feed spacer & permeate spacer. Aliran gas yang
masuk kemudian akan mengalir sepanjang feed spacer, kemudian gas CO2 & H2S yang memiliki
permeabilitas yang lebih tinggi dibandingkan CH4 kemudian akan terpermeasi ke dalam membrane dan
akhirnya acid gas yang terpermeasi akan masuk permeate spacer dan kemudian mengalir keluar mealui
nozzle outlet gas permeate. Sedangkan gas CH4 karena tidak terdifusi di dalam membrane tersebut
kemudian mengalir menuju outlet gas residu. Unit membran dapat mengurangi kandungan CO2 dan
H2S pada gas umpan dari sekitar 38,4 % mol menjadi 4% mol dan 346 ppm-v ke 18 ppm-v, dan
menghasilkan gas residu sekitar 24,7 MMSCFD yang kemudian masuk ke gas/gas exchanger sehingga
mengalami pemanasan hingga suhu 111oF.
Gas residu yang dihasilkan oleh unit membrane masih mengandung H2S sekitar 18 ppm-v,
tetapi dengan spesifikasi tersebut belum memenuhi syarat sebagai sales gas ( H2S sekitar 4 ppm-
v). Oleh karena itu gas residu yang keluar dari gas/gas exchanger akan masuk ke dalam H2S
scavenger. CPP Singa mempunyai dua buah H2S Scavenger (35-MBA- 187A/B), dimana hanya satu
buah yang beroperasi. Sementara itu, H2S Scavenger yang lain disiapkan sebagai cadangan apabila
yang sedang beroperasi ingin diperbaiki atau di maintainance. Didalam H2S Scavenger tersebut berisi
komponen adsorben zinc oxide (ZnO). Zinc oxide akan mengabsorbsi H2S dengan mekanisme reaksi
dibawah ini :
ZnO(s) + H2S(g) ZnS(s) + H2O(l) (2.2)
Gas yang keluar dari H2S Scavenger, kemudian siap untuk digabung bersama sweet gas yang
berasal dari DHU untuk menjadi sales gas.
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 24
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
2.2.4.Unit Amine System
Unit amine merupakan salah satu unit yang terintegrasi dimana unit tersebut berfungsi untuk
memurnikan raw gas menjadi sweet gas. Pada amine absorber (35-MAF- 104), raw gas yang
mengandung acid gas (CO2 dan H2S) akan mengalami proses absorbsi dengan pelarut amine. Raw
gas yang masuk melalui bagian bawah kolom akan mengalami kontak pertama kali dengan semi -
lean amine yang masuk melalui bagian tengah kolom absorber, kemudian terjadi kontak dengan lean
amine pada bagian atas kolom absorber. Akibat dari kontak antar fasa dalam proses absorbsi
tersebut, maka rich amine yang keluar dari bawah absorber kaya akan CO2 dan H2S, sedangkan
sweet gas yang keluar dari puncak kolom absorber mengandung ≤ 4%mol CO2 dan ≤ 4 ppm H2S.
Meskipun, sweet gas tersebut telah memenuhi spesifikasi produk (dari segi kandungan gas asam),
tetapi sweet gas tersebut masih jenuh dengan air. Sehingga, sweet gas tersebut kemudian perlu diproses
kembali didalam dehydration unit (DHU) dan menghasilkan sales gas yang memiliki water content ≤
8 lbm/MMSCF.
 Amine Absorber
± 48 MMSCFD Feed gas masuk pada kondisi 117oF dan 1194 psig masuk melalui bagian
bawah kolom absorber. Kemudian gas tersebut akan terjadi kontak pertama kali dengan semi
lean amine yang masuk melalui bagian tengah kolom absorber. Semi lean amine dengan
flowrate ±73234.7 BPD pada tekanan 1193 psig dan temperatur 173oF. Setelah terjadi
kontak dengan semi - lean amine, kemudian feed gas akan mengalami kontak dengan
±11393.6 BPD lean amine pada kondisi tekanan 1191 psig dan temperatur 129oF melalui bagian
puncak absorber.
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 25
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
Gambar 2.3 Skema Amine Unit
Kontak antar feed gas dengan amine dikontakkan secara counter current. Jenis pelarut yang
digunakan disistem amine unit CPP Singa adalah Ucarsol. Ucarsol merupakan salah satu nama
dagang amine (MDEA) yang diproduksi oleh Dow Chemical. Amine yang kontak dengan feed gas,
maka amine akan bereaksi dengan gas asam sesuai dengan reaksi dibawah ini :
Reaksi diatas merupakan reaksi eksotermis, sehingga reaksi tersebut akan menghasilkan panas.
Akibat dari panas reaksi yang dihasilkan, maka sweet gas dan richamine yang keluar
meninggalkan absorber akan memiliki suhu yang lebih tinggi dibanding masuk absorber. Sweet
gas dari absorber didinginkan hingga 115oF oleh sweet gas cooler (35-HAL-210) dan kemudian
masuk ke dalam sweet gas KO drum (35-MBD- 108). Pendinginan dan pemisahan yang terjadi
di sweet gas KO drum bertujuan untuk merecovery kemungkinan solven amine yang kondisinya
jenuh didalam sweet gas, sehingga setelah dipisahkan didalam KO drum, sweet gas yang keluar
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 26
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
tidak mengandung solven. Solven amine yang terkondensasi dan terpisah didalam KO drum,
makan akan dicampurkan dengan rich amine yang keluar melalui bagian bawah kolom absorber.
 Amine Regenerator
Rich amine yang keluar melalui bagian bawah kolom, kemudian akan bercampur dengan
solven amine yang terkondensasi didalam KO drum. Rich amine tersebut diturunkan tekanannya
hingga 13 psig. Akibat dari penurunan tekanan tersebut, maka rich amine akan memasuki
daerah dua fase (flashing). Peristiwa flashing tersebut terjadi didalam amine flash column (35-
MBF-105). Didalam amine flash terjadi pemisahan sebagian gas (CO2 dan H2S) dari solven
amine (cair). Gas asam akan keluar melalui puncak kolom dan kemudian didinginkan hingga
140oF oleh condenser (35-HAL-203).
Pendinginan acid gas bertujuan untuk merecovery solven yang terdapat didalamnya. Solven
yang terkondensasi akan ditampung didalam accumulator (30-MBD-106), sedangkan acid gas akan
keluar dari puncak akumulator. Selanjutnya acid gas dialirkan ke thermal oxidizer unit (35-EZZ-603)
untuk dibakar dengan fuel gases agar mendapatkan emisi dengan kadar yang diijinkan sesuai
peraturan sebelum dilepas ke atmosfer. Solven yang keluar dari bawah akumulator kemudian
dipompa menggunakan reflux pump (35-PBA-332A/B) menuju amine flash column sebagai aliran
recycle.
Amine yang keluar dari bawah amine flash column mempunyai kandungan acid gas relatif
lebih sedikit dari rich amine yang keluar dari bawah kolom absorber. ±86158.5 BPD amine yang
keluar dari bawah amine flash kemudian aliran tersebut dipecah menjadi dua aliran yaitu ±73234.7
BPD menuju semi - lean pumps (35-PBA-331A/B/C) untuk kemudian dimasukkan kembali kedalam
amine absorber dan ±12923.8 BPD akan dipompa oleh rich pumps (35-PBA-333A/B) menuju
lean/rich exchanger (35-HBG-204). Lean/rich exchanger didalam CPP singa merupakan plate and
frame heat exchanger.
Didalam lean/rich exchanger akan terjadi pertukaran panas antara lean amine dari bawah
regenerator dengan rich amine yang akan masuk ke regenerator. Akibat pertukaran panas tersebut,
temperatur rich amine akan meningkat dari 168oF menjadi 218oF sedangkan temperatur lean amine akan
mengalami penurunan dari 259oF menjadi 186oF. Rich amine yang telah mengalami pemanasan
kemudian akan masuk kedalam amine regenerator (35- NAF-107).
Didalam amine regenerator akan terjadiproses pemisahan acid gas dari rich amine yang lebih
sempurna bila dibandingkan didalam amine flash. Rich amine yang masuk ke dalam amine
regenerator kemudian dipanaskan didalam reboiler (35-HBC-205). Sumber panas yang digunakan
pada reboiler adalah minyak bakar (hot oil). Didalam reboiler, rich amine dipanaskan hingga
temperatur 250oF, sehingga CO2 dan H2S akan menguap dan terpisah dari rich amine. Penguapan
acid gas tersebut disebabkan CO2 dan H2S jauh lebih volatile dibandingkan amine. Pemanasan amine
dijaga pada range temperature 250oF - 260oF supaya amine tidak mengalami degradasi. Acid gas
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 27
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
yang keluar dari atas regenerator akan direcycle kembali ke amine flash, sedangkan rich amine
yang keluar dari bawah kolom regenerator telah bersih dari acid gas disebut sebagai lean amine.
Didalam proses regenerasi, akibat adanya pemanasan dari reboiler, maka dimungkinkan
adanya penguapan amine. Sehingga, didalam amine regenerator dilengkapi dengn sistem amine make-
up (penambahan amine). Larutan amine make-up berasal dari amine sump vessel (35-MBH-402) dan
amine storage tanks (35-ABC-401). Jika suatu saat amine harus ditambahkan, maka amine yang berada
didalam amine sump vessel dan amine storage tanks akan dipompa menuju amine sump filter (35-
MAJ-110) oleh amine sump pump (35-PBH-336) dan amine transferpumps (35-PBH-335A/B). Setelah
dipompa dan disaring, kemudian dialirkan masuk menuju kolom regenerator sebagai make-up amine.
Larutan lean amine panas keluar dari bagian bawah regenerator dan mengalir menuju lean/rich
amine exchanger dengan bantuan lean booster pump (35-PBA-337A/B) dan terjadi pertukaran panas
dengan rich amine dingin dari flash column. Lean Amine didinginkan lebih lanjut hingga temperatur
125°F pada lean cooler (35-HAL-202). Lean amine yang telah didinginkan pada lean cooler kemudian
mengalir menuju amine absorber (35-MAF-104).
Sebelum memasuki absorber, 10% dari aliran lean amine dari booster pump, dialirkan menuju
amine partikulat pre-filter (35-MAC-108) oleh (35-FIC-712), dan 40% dari aliran ini akan dialirkan
munuju amine charcoal filter (35-MAC-109) dan amine partikulat after filter (35-MAC-111)
untuk memisahkan semua partikulat kontaminan. Larutan lean amine 40% ini akan digabungkan
lagi dengan 60% lean amine dari amine partikulat pre-filter (35-MAC-108). Selanjutnya 90% aliran
sisa akan bergabung dengan 10% aliran keluaran dari sistem filtrasi. Setelah semua lean amine bersih
dari kontaminan partikulat padat, kemudian lean amine akan dialirkan menuju absorber oleh lean
pumps (35-PBA-334A/B). Lean pumps merupakan pompa jenis centrifugal yang menaikkan tekanan
lean amine dari tekanan 140 psig hingga tekanan 1282 psig yang akan masuk ke dalam absorber.
Didalam CPP Singa, proses sweetening gas terdiri dari dua unit yaitu membrane unit dan amine
unit. Dari 93 MMSCFD gas, maka 45 MMSCFD akan diolah di membrane unit, sedangkan 48
MMSCFD akan diolah di amine unit.
 Amine AntifoamInjection System
Foaming merupakan salah satu permasalahan yang terjadi didalam operasional. Foaming
disebabkan oleh terjadinya perubahan kimia permukaan pada larutan amine. Faktor-faktor
penyebab foaming pada larutan amine dapat diindikasikan dari peningkatan viskositas amine
dan turunnya tegangan permukaan amine. Foaming pada larutan amine biasanya disebabkan
oleh berbagai kontaminan dibawah ini :
- Hidrokarbon cair
- Corrosion inhibitor (surfaktan)
- Oil and greace (pelumas-pelumas yang digunakan dalam rotating equipment)
- Suspended solid and particulat
- Degraded amine
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 28
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
- Improper make-up water (penambahan air yang berlebihan)
Foaming berpotensi menyebabkan amine loss dan methane loss, sehingga dapat
mengakibatkan sales gas off-spec. Untuk mengatasi foaming tersebut, maka didalam aliran
amine diinjeksikan antifoam. Lokasi injeksi antifoam adalah sebagai berikut :
1. Suction of reflux pumps (35-PBA-332A/B)
2. Suction of rich pumps (35-PBA-333A/B)
3. Suction of lean pumps (35-PBA-334A/B)
2.2.5.Unit Dehidrasi (Dehydration Unit)
Gambar 2.4 Skema Dehydration Unit (DHU)
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 29
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
Gas Olahan keluaran absorber amina masih mengandung air didalamnya. Oleh karena itu, air
tersebut harus dipisahkan dari gas melalui unit dehidrasi yang menggunakan triethylene glikol (TEG)
sebagai agen dehidrasi. Unit ini terdiri dari 2 bagian yaittu dehidrasi dan regenerasi.
2.2.6.TEG Absorbers
Dehidrasi gas umpan dilakukan dengan mengalirkan gas umpan dari sweet gas KO Drum secara
counter current dengan TEG pada tekanan gas umpan yang tinggi. Gas yang basah akan melewati
sebuah integral scrubber knocking out, Large moisture droplets, sementara gas yang lebih kering
melewati mist pad pada bagian atas kontaktor untuk memperkecil kehilangan pelarut glikol. Gas
dengan kandungan air 8 lb/MMScfd selanjutnya akan mendinginkan Lean TEG dengan suhu
kontak sekitar 25oF didalam gas-glikol heatexchanger (36-HBG-206). Rich TEG (93,72%w)
bertekanan 1183 psig meninggalkan bagian bawah kontaktor TEG dan kemudian mengalami flash
sampai bertekanan 85 psig hingga selanjutnya mengalir menuju ke glikol still coloumn (36-HBA-
209).
2.2.7.TEG Regeneration System
Rich TEG (93,72% w) pada tekanan 1183 psig meninggalkan bagian bawah glikol kontaktor,
untuk selanjutnya mengalami flash hingga mencapai tekanan 85 psig dan kemudian mengalir menuju
glikol flash separator (36-MBD-115) melalui pengontrol ketinggian 369 LV-112A. Sebagian besar
gas asam dan hidrokarbon tak larut terpisahkan dari TEG didalam flash drum. Rich TEG (yang masih
mengandung air) keluaran flash drum memasuki sistem filtrasi 2 tahap, yaitu TEG partikulat filter
(36-MAC-116) untuk memisahkan partikel yang berukuran lebih besar dari 5 mikron dan TEG karbon
filter (36-MAC117) untuk memisahkan kontaminan hidrokarbon berat yang tak terlarut dan
komponen-komponen organik lainnya.
Rich TEG dengan kadar air yang telah berkurang selanjutnya mengalir menuju hot glikol/glikol
exchanger (36-HBG-207A) yang diatur dengan pengontrol ketinggian pada flash drum. Rich TEG
dipanaskan hingga suhu 335oF melalui pengontakkan dengan lean TEGpanas keluaran glikol reboiler
surge tank (35-MBD-113). Rich TEG yang telah mengalami pemanasan ini, lalu masuk ke dalam low
pressure still colomn (36-HBA-209). Didalam TEG still coloumn, Air sisa dan sejumlah hidrokarbon
akan terevaporasi keluar dari glikolo akinat panas yang dihasilkan dari still colomn packing.
TEG memasuki reboiler akan dipanaskan hingga mancapai suhu dibawah suhu penguapan glikol,
tetapi tetap mampu menguapkan sejumlah komponen tertentu. Lean TEG pada temperatur 385oF,
kemudian mengalir menuju surge vessel diujung reboiler, dimana ketinggian cairan diatur dengan
menggunakan weir. TEG kemudian akan mengalir dengan bantuan gravitasi dari reboiler menuju
shell/hot glikol/glikol exchanger (36-HBG-207A) dan cold glikol/glikol exchanger (36-HBG-207B),
dimana TEG akan didinginkan hingga suhu 170oF melalui pertukaran panas dengan rich TEG.
Larutan Lean TEG keluar dari pertukaran panas dan mengalir dengan bantuan gravitasi
menuju lean TEG pumps (36-PBA-337A/B). Lean TEG ini selanjutnya akan dipompa menuju
gas/glikol exchanger (36-HBG-206) untuk mengalami pendinginan dengan suhu 138oF melalui cross
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 30
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
exchanger dengan gas kering dari kontaktor TEG. Lean TEG yang sudah dingin kemudian mengalir
menuju bagian atas traykontaktor.
2.2.8.Unit Oksidasi Termal (Thermal Oxidizer)
Gambar 2.5 Skema Thermal Oxidizer Unit
Permeate gas dan acid gas yang mengandung gas H2S dan CO2 tidak dapat langsung dibuang
ke lingkungan bebas karena paparan H2S dan CO2 sangat berbahaya bagi manusia dan lingkungan
sekitar. Sehingga, acid gas dan permeate gas akan dioksidasi (reaksi pembakaran) didalam thermal
oxidizer unit. Reaksi pembakaran didalam thermal oxidizer membutuhkan panas yang berasal dari
pembakaran fuel gas dengan udara. Sebelum digunakan sebagai bahan bakar, fuel gas dan udara
dicampur terlebih dahulu di dalam mixer. Kemudian dialirkan menuju burner. Campuran fuel gas dan
udara tersebut kemudian didorong oleh udara yang berasal dari force draft fan (37-CBE-325A/B).
Ketika reaksi pembakaran berlangsung, maka secara bersamaan gas asam yang masuk ke dalam
thermal oxidizer mengalami oksidasi sesuai dengan persamaan dibawah ini:
Untuk mencapai proses oksidasi yang sempurna, maka thermal oxidizer dioperasikan pada
temperatur 1400–1600oF, tetapi untuk alasan keamanan TOx akan otomatis shutdown bila suhunya
mencapai 1900oF. Setelah mengalami proses oksidasi, maka akan dihasilkan flue gas yang
mengandung CO2, SO2, dan H2O. Flue gas yang keluar melalui stack masih memiliki temperatur
yang tinggi, sehingga flue gas dialirkan ke Waste Heat Recovery Unit (WHRU) (37-EBN-611) oleh
induced draft fan (37-CBE-326). Panas dari flue gas akan digunakan untuk memanaskan media
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 31
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
pemanas hot oil yang digunakan didalam amine reboiler, kemudian flue gas akan dikembalikan lagi
ke stack dan dibuang ke lingkungan.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
10.
11.
12.
13.
14.
15.
16.
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 32
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
17. BAB III
SPESIFIKASI ALAT
17.1. Alat Utama
17.1.1. Pressure Vessel
1.
Nama Alat : Production Separator
Kode Alat : 31-MBD-101 Dimensi Alat
Diameter Dalam (mm) : 1412 (Drum), 457 (Boot) Panjang (mm)
: 457 (Drum), 1017 (Boot)
Desain Temperatur (°f ) :170
Desain Tekanan (Psig) :1315
Bahan Insulasi Alat/Tebal Insulasi : -
Material Alat : Carbon Steel Nace + Alloy 825 Cladded
2.
Nama Alat : Production Separator
Kode Alat : 31-MBD-101 Dimensi Alat
Diameter Dalam (mm) : 1412 (Drum), 457 (Boot) Panjang (mm)
: 457 (Drum), 1017 (Boot)
Desain Temperatur (oF) 170
Desain Tekanan (Psig) 1315
Bahan Insulasi Alat/Tebal Insulasi : -
Material Alat : Carbon Steel Nace + Alloy 825 Cladded
3.
Nama Alat : Production Separator
Kode Alat : 31-MBD-101 Dimensi Alat
Diameter Dalam (mm) : 1412 (Drum), 457 (Boot) Panjang (mm)
: 457 (Drum), 1017 (Boot)
Desain Temperatur (oF) 170
Desain Tekanan (Psig) 1315
Bahan Insulasi Alat/Tebal Insulasi : -
Material Alat : Carbon Steel Nace + Alloy 825 Cladded
4. Nama Alat : Production Separator
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 33
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
Kode Alat : 31-MBD-101 Dimensi Alat
Diameter Dalam (mm) : 1412 (Drum), 457 (Boot) Panjang (mm)
: 457 (Drum), 1017 (Boot)
Desain Temperatur (oF) 170
Desain Tekanan (Psig) 1315
Bahan Insulasi Alat/Tebal Insulasi : -
Material Alat : Carbon Steel Nace + Alloy 825 Cladded
5.
Nama Alat : Production Separator
Kode Alat : 31-MBD-101 Dimensi Alat
Diameter Dalam (mm) : 1412 (Drum), 457 (Boot) Panjang (mm)
: 457 (Drum), 1017 (Boot)
Desain Temperatur (oF) 170
Desain Tekanan (Psig) 1315
Bahan Insulasi Alat/Tebal Insulasi : -
Material Alat : Carbon Steel Nace + Alloy 825 Cladded
6.
Nama Alat : Sweet Gas KO Drum
Kode Alat : 31-MBD-108 Dimensi Alat
Diameter Dalam (mm) 1000
Panjang (mm) : 2400 Desain Temperatur (oF) 150
Desain Tekanan (Psig) 1315
Bahan Insulasi Alat/Tebal Insulasi : -
Material Alat : KCS + Internal Coating
7.
Nama Alat : Accumulator
Kode Alat : 31-MBD-106 Dimensi Alat
Diameter Dalam (mm) : 2100
Panjang (mm) : 2800 Desain Temperatur (oF) 190
Desain Tekanan (Psig) 75
Material Alat : Stainless Steel 304 L
8.
Nama Alat : Glycol Flash Separator Tipe : Horizontal
Kode Alat : 31-MBD-115 Dimensi Alat
Diameter Luar (mm) : 914,4
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 34
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
Panjang (mm) : 3048 Desain Temperatur (oF) 250
Desain Tekanan (Psig) 150
Tebal Insulasi (inch) : 1 ½
Kapasitas Alat (gal) 250
Material Alat : Carbon Steel
9.
Nama Alat : H2S Scavenger
Kode Alat : 31-MBA-187A/B Dimensi Alat
Diameter Dalam (mm) 1525
Panjang (mm) : 8895
Desain Temperatur (oF) : 160 (maks), 50 (min)
Desain Tekanan (Psig) 1315
Material Alat : Carbon Steel
17.1.2. Column
1.
Nama Alat : Amine Absorber
Kode Alat : 35 MAF-104
Dimensi Alat
Diameter Dalam (mm) : 1220 (Top), 1830 (Bottom) Panjang (mm)
: 15865 (Top), 25285 (Bottom)
Desain Temperatur (oF) : 250 (maks), 68 (min)
Desain Tekanan (Psig) 1315
Bahan Insulasi : Polipropilen
Tebal Insulasi (inch) 1
Material Alat : KCS + 304 L Cladded (Top), KCS
(Bottom)
2.
Nama Alat : Amine Regenerator
Kode Alat : 35-NAF-107
Dimensi Alat
Diameter Dalam (mm) 1220
Panjang (mm) : 34770
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 35
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
Desain Temperatur (oF) 310
Desain Tekanan (Psig) 75
Bahan/Tebal Insulasi (inch) : H/2,5
Material Alat : KCS + 304 L Cladded (Top), KCS(Bottom)
3.
Nama Alat : Glycol Contactor
Kode Alat : 36-MAF-112
Dimensi Alat
Diameter Dalam (mm) : 914,4
Panjang (mm) : 9144 Desain Temperatur (oF) 280
Desain Tekanan (Psig) 1315
Material Alat : Carbon Steel (Top), Carbon Steel(Bottom)
17.1.3. Heat-Cooling Devices
1.
Nama Alat : Inlet Cooler
Tipe : Forced Draft
Kode Alat : 31-HAL-201A/B/C
Duty (MMBTU/Hr) : 22,26 (A); 9,66 (B); 6,27 (C)
Desain Temperatur (oF) 300
Desain Tekanan (Psig) : 1315 (A,B), 135 (C)
Motor Rating (HP) : 50 x 2 (A), 40 x 2 (B & C)
Material Alat : Duplex aluminium (Tube), Duplex
(Header)
2.
Nama Alat : Solven Amine Lean / Rich Exchanger
Tipe : Plate and Frame
Kode Alat : 35-HZZ-204
Duty (MMBTU/Hr) : 11,3
Desain Temperatur (oF) : 390 (Hot & Cold)
Desain Tekanan (Psig) : 260 (Hot & Cold)
Motor Rating (HP) : -
Material Alat : 316 L SSS (Transfer Plate),Killed CS
(Frame)
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 36
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
3.
Nama Alat : Sweet Gas Cooler
Tipe : Forced Draft
Kode Alat : 35-HAL-210
Duty (MMBTU/Hr) : 1,011
Desain Temperatur (oF) : 250 (maks)
Desain Tekanan (Psig) 1315
Motor Rating (HP) : 7,5
Material Alat : 316 L SS + Aluminium (Tube), 316 L
SS (H)
4.
Nama Alat : Gas/Glycol Heat
Exchanger Tipe : Shell & Tube
Kode Alat : 36-HBG-206
Duty (MMBTU/Hr) : 0,149
Desain Temperatur (oF) : 500 (Shell),
500 (Tube) Desain Tekanan(Psig) : 150 (Shell),
150 (Tube)
Motor Rating (HP) : -
Material Alat : By Vendor (Shell & Tube)
17.1.4. Pumps
1.
Nama Alat : Semi
Lean Pumps Tipe :
Horizontal Centrifugal
Kode Alat : 35-PBA-331A/B/C
Kapasitas (GPM) : 1108,83
Desain Tekanan Suction (Psig) : 27,25
Desain Tekanan Discharge (Psig) : 1385,6 Motor
Rating (HP) 1500
Head (ft) : 2960
Material Alat : 316 L SS (Impeller), 316 L SS (Casing)
2.
Nama Alat : Semi Lean Pumps
Tipe : Horizontal Centrifugal
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 37
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
Kode Alat : 35-PBA-331A/B/C
Kapasitas (GPM) : 1108,83
Desain Tekanan Suction (Psig) : 27,25
Desain Tekanan Discharge (Psig) : 1385,6
Motor Rating (HP) 1500
Head (ft) : 2960
Material Alat : 316 L SS (Impeller), 316 L SS (Casing)
3.
Nama Alat : Rich Pumps
Tipe : Horizontal Centrifugal
Kode Alat : 35-PBA-333A/B
Kapasitas (GPM) 391
Desain Tekanan Suction (Psig) : 28,02
Desain Tekanan Discharge (Psig) : 115,35
Motor Rating (HP) 40
Head (ft) : 190,3
Material Alat : 316 L SS (Impeller), 316 L SS (Casing)
4.
Nama Alat : Rich Pumps
Tipe : Horizontal Centrifugal
Kode Alat : 35-PBA-333A/B
Kapasitas (GPM) 391
Desain Tekanan Suction (Psig) : 28,02
Desain Tekanan Discharge (Psig) : 115,35
Motor Rating (HP) 40
Head (ft) : 190,3
Material Alat : 316 L SS (Impeller), 316 L SS (Casing)
17.1.5. Tanks
1.
Nama Alat : Amine Storage Tank
Tipe : Conical Fixed Roof
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 38
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
Kode Alat : 35-ABJ-401
Dimensi Alat
Diameter Luar (mm) : 9000
Panjang (mm) : 4500
Desain Temperatur (oF) 122
Desain Tekanan (Psig) : 0,36
Kapasitas Alat (m3) : -
Material Alat : Carbon Steel + Glass Flake Lining
2.
Nama Alat : Amine Storage Tank
Tipe : Conical Fixed Roof
Kode Alat : 35-ABJ-401
Dimensi Alat
Diameter Luar (mm) : 9000
Panjang (mm) : 4500
Desain Temperatur (oF) 122
Desain Tekanan (Psig) : 0,36
Kapasitas Alat (m3) : -
Material Alat : Carbon Steel + Glass Flake Lining
3.
Nama Alat : Produced
Water Tank Tipe : Conical
Fixed Roof
Kode Alat : 34-ABJ-405
Dimensi Alat
Diameter Luar (mm) : 6700
Panjang (mm) : 6700
Desain Temperatur (oF) 122
Desain Tekanan (Psig) : Full Liquid
Kapasitas Alat (m3) : 222,45
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 39
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
Material Alat : Carbon Steel + Glass Flake Lining
17.2. Alat Pendukung (Utility System)
17.2.1. Pressure Vessel
1.
Nama Alat : Hot Oil
Expansion VesselKode Alat : 41-BBJ-457
Kapasitas (m3) : Hold-2
Dimensi Alat
Diameter Dalam (mm) : 2600
Panjang (mm) : 5000
Desain Temperatur (oF) 385
Desain Tekanan (Psig) 75
Bahan Insulasi Alat/Tebal Insulasi : -
Material Alat : Carbon Steel
2.
Nama Alat : Hot Oil
Expansion VesselKode Alat : 41-BBJ-457
Kapasitas (m3) : Hold-2
Dimensi Alat
Diameter Dalam (mm) : 2600
Panjang (mm) : 5000
Desain Temperatur (oF) 385
Desain Tekanan (Psig) 75
Bahan Insulasi Alat/Tebal Insulasi : -
Material Alat : Carbon Steel
3.
Nama Alat : Hot Oil Drain Vessel
Kode Alat : 41-ABJ-456
Kapasitas (m3) 140
Dimensi Alat
Diameter Dalam (mm) : 5800
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 40
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
Panjang (mm) : 5300
Desain Temperatur (oF) 385
Desain Tekanan (Psig) : Full Liquid
Bahan Insulasi Alat/Tebal Insulasi : -
Material Alat : Carbon Steel
4.
Nama Alat : Hydrocarbon Close Drain
Kode Alat : 41-MBL-162
Dimensi Alat
Diameter Dalam (mm) : 2000
Panjang (mm) : 6300
Desain Temperatur (oF) 122
Desain Tekanan (Psig) 75
Bahan Insulasi Alat/Tebal Insulasi : -
Material Alat : Carbon Steel + Nace
17.2.2. Gas Turbin
Generator
1.
Nama Alat : GTG A
Kode Alat : 41-ZAN-557A
Kapasitas (KVA) : 4533
2.
Nama Alat : GTG A
Kode Alat : 41-ZAN-557A
Kapasitas (KVA) : 4533
3.
Nama Alat : GTG B
Kode Alat : 41-ZAN-557B
Kapasitas (KVA) : 4533
4.
Nama Alat : GTG C
Kode Alat : 41-ZAN-557C
Kapasitas (KVA) : 4533
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 41
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
17.2.3. Pumps
1.
Nama Alat : Flare KO Drum Pumps
Tipe : Horizontal Centrifugal
Kode Alat : 45-PBA-391A/B
Kapasitas (GPM) 117
Desain Tekanan Suction (Psig) : 6,7
Desain Tekanan Discharge (Psig) : 91,7
Motor Rating (HP) 20
Head (ft) 200
Material Alat : 316 SS (Impeller), 316 SS(Casing)
2.
Nama Alat : Flare KO Drum Pumps
Tipe : Horizontal Centrifugal
Kode Alat : 45-PBA-391A/B
Kapasitas (GPM) 117
Desain Tekanan Suction (Psig) : 6,7
Desain Tekanan Discharge (Psig) : 91,7
Motor Rating (HP) 20
Head (ft) 200
Material Alat : 316 SS (Impeller), 316 SS (Casing)
3.
Nama Alat : Flare KO Drum Pumps
Tipe : Horizontal Centrifugal
Kode Alat : 45-PBA-391A/B
Kapasitas (GPM) 117
Desain Tekanan Suction (Psig) : 6,7
Desain Tekanan Discharge (Psig) : 91,7
Motor Rating (HP) 20
Head (ft) 200
Material Alat : 316 SS (Impeller), 316 SS (Casing)
4. Nama Alat : PotabelWater Pumps
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 42
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
Tipe : Vertical In Line
Kode Alat : 41-PBE-363A/B
Kapasitas (GPM) : 10,75
Desain Tekanan Suction (Psig) : 0,5
Desain Tekanan Discharge (Psig) : 80,63
Motor Rating (HP) : 1,5
Head (ft) 184
Material Alat : Carbon Steel (Impeller), Carbon Steel (Casing)
Nama Alat : PotabelWater Pumps
Tipe : Vertical In Line
Kode Alat : 41-PBE-363A/B
Kapasitas (GPM) : 10,75
Desain Tekanan Suction (Psig) : 0,5
Desain Tekanan Discharge (Psig) : 80,63
Motor Rating (HP) : 1,5
Head (ft) 184
Material Alat : Carbon Steel (Impeller), Carbon Steel
(Casing)
Nama Alat : Hot Oil
Circulating Pumps Tipe : Horizontal
Centrifugal
Kode Alat : 41-PBE-369A/B/C
Kapasitas (GPM) 1147
Desain Tekanan Suction (Psig) : 5,34
Desain Tekanan Discharge (Psig) : 130,7
Motor Rating (HP) : -
Head (ft) : 367,75
Material Alat : Carbon Steel (Impeller), Carbon Steel
(Casing)
Nama Alat : Close Drain Pump Pumps
Tipe : Horizontal Centrifugal
Kode Alat : 41-PBE-372
Kapasitas (GPM) : 16,5
Desain Tekanan Suction (Psig) : 1,02
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 43
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
Desain Tekanan Discharge (Psig) : 83,82
Motor Rating (HP) 10
Head (ft) : 19,3
Material Alat : Carbon Steel (Impeller), Carbon Steel(Casing)
17.2.4. Filter
1.
Nama Alat : HP FuelGas Filter
Kode Alat : 41-MAJ-152
Dimensi Alat
Diameter Luar (mm) 324
Panjang (mm) : 2794
Desain Temperatur (oF) 170
Desain Tekanan (Psig) 460
Ukuran Filter (mikron) : 0,5
Material Alat : Carbon Steel
2.
Nama Alat : Carbon Filter
Tipe : Cylinder Vertical
Kapasitas (GPM) 125
Kode Alat : 41-MAJ-166
Dimensi Alat
Diameter Dalam (mm) : 1800
Panjang (mm) : 1800
Desain Temperatur (oF) : -
Desain Tekanan (Psig) : 56,89
Ukuran Filter (mikron) : -
Material Alat : SS 400
DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA
FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 44
LAPORAN KERJA PRAKTEK
SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP)
PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA
17.2.5. Tanks
1.
Nama Alat : Raw Water Storage Tank
Tipe : Conical Fixed Roof
Kode Alat : 41-ABJ-451
Dimensi Alat
Diameter Luar (mm) : 7400
Panjang (mm) : 6600
Desain Temperatur (oF) 122
Desain Tekanan (Psig) : Full Liquid
Kapasitas Alat (m3) : 283,9
Material Alat : Carbon Steel + Epoxy
2.
Nama Alat : Raw Water Storage Tank
Tipe : Conical Fixed Roof
Kode Alat : 41-ABJ-451
Dimensi Alat
Diameter Luar (mm) : 7400
Panjang (mm) : 6600
Desain Temperatur (oF) 122
Desain Tekanan (Psig) : Full Liquid
Kapasitas Alat (m3) : 283,9
Material Alat : Carbon Steel + Epoxy
3.
Nama Alat : PotabelWater Storage Tank
Tipe : Conical Fixed Roof
Kode Alat : 41-ABJ-452
Dimensi Alat
Diameter Luar (mm) : 2600
Panjang (mm) : 2500
Desain Temperatur (oF) 122
Desain Tekanan (Psig) : Full Liquid
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco
LPK Singa CPP PT Medco

More Related Content

What's hot

05 kinetika reaksi-homogen-sistem-batch-ppt
05 kinetika reaksi-homogen-sistem-batch-ppt05 kinetika reaksi-homogen-sistem-batch-ppt
05 kinetika reaksi-homogen-sistem-batch-pptwahyuddin S.T
 
Pertemuan ke 6dan-7_neraca_massa
Pertemuan ke 6dan-7_neraca_massaPertemuan ke 6dan-7_neraca_massa
Pertemuan ke 6dan-7_neraca_massaKhoridatun Nafisah
 
Heat exchanger [ Alat Penukar Panas]
Heat exchanger [ Alat Penukar Panas]Heat exchanger [ Alat Penukar Panas]
Heat exchanger [ Alat Penukar Panas]Intan Dian Heryani
 
Modul mekanika fluida: Dasar-dasar Perhitungan Aliran Fluida
Modul mekanika fluida: Dasar-dasar Perhitungan Aliran FluidaModul mekanika fluida: Dasar-dasar Perhitungan Aliran Fluida
Modul mekanika fluida: Dasar-dasar Perhitungan Aliran FluidaAli Hasimi Pane
 
Reaktor pertemuan 1.pptx
Reaktor pertemuan 1.pptxReaktor pertemuan 1.pptx
Reaktor pertemuan 1.pptxHKimFahmi
 
160124864 bab-i-konsep-dasar-pengendalian-proses
160124864 bab-i-konsep-dasar-pengendalian-proses160124864 bab-i-konsep-dasar-pengendalian-proses
160124864 bab-i-konsep-dasar-pengendalian-prosesDicky Syahputra
 
Pertemuan 2-dan-3 dasar2-kinetika-reaksi-kimia
Pertemuan 2-dan-3 dasar2-kinetika-reaksi-kimiaPertemuan 2-dan-3 dasar2-kinetika-reaksi-kimia
Pertemuan 2-dan-3 dasar2-kinetika-reaksi-kimiaSaya Kamu
 
328793143-Laporan-Praktikum-Heat-Exchanger.docx
328793143-Laporan-Praktikum-Heat-Exchanger.docx328793143-Laporan-Praktikum-Heat-Exchanger.docx
328793143-Laporan-Praktikum-Heat-Exchanger.docxAnnisaSeptiana14
 
Fenomena perpindahan
Fenomena perpindahanFenomena perpindahan
Fenomena perpindahanEzron Wenggo
 
Cooling water system
Cooling water systemCooling water system
Cooling water systemAprili yanti
 
Laporan praktikum aliran fluida praktikum instruksional i (1)
Laporan praktikum aliran fluida praktikum instruksional i (1)Laporan praktikum aliran fluida praktikum instruksional i (1)
Laporan praktikum aliran fluida praktikum instruksional i (1)RafidimSeptian
 
Matematika teknik kimia_2
Matematika teknik kimia_2Matematika teknik kimia_2
Matematika teknik kimia_2Gayuh Permadi
 

What's hot (20)

05 kinetika reaksi-homogen-sistem-batch-ppt
05 kinetika reaksi-homogen-sistem-batch-ppt05 kinetika reaksi-homogen-sistem-batch-ppt
05 kinetika reaksi-homogen-sistem-batch-ppt
 
Pertemuan ke 6dan-7_neraca_massa
Pertemuan ke 6dan-7_neraca_massaPertemuan ke 6dan-7_neraca_massa
Pertemuan ke 6dan-7_neraca_massa
 
Heat exchanger [ Alat Penukar Panas]
Heat exchanger [ Alat Penukar Panas]Heat exchanger [ Alat Penukar Panas]
Heat exchanger [ Alat Penukar Panas]
 
Distilasi fraksionasi
Distilasi fraksionasiDistilasi fraksionasi
Distilasi fraksionasi
 
Modul mekanika fluida: Dasar-dasar Perhitungan Aliran Fluida
Modul mekanika fluida: Dasar-dasar Perhitungan Aliran FluidaModul mekanika fluida: Dasar-dasar Perhitungan Aliran Fluida
Modul mekanika fluida: Dasar-dasar Perhitungan Aliran Fluida
 
Reaktor pertemuan 1.pptx
Reaktor pertemuan 1.pptxReaktor pertemuan 1.pptx
Reaktor pertemuan 1.pptx
 
tangki berpengaduk
tangki berpengaduktangki berpengaduk
tangki berpengaduk
 
160124864 bab-i-konsep-dasar-pengendalian-proses
160124864 bab-i-konsep-dasar-pengendalian-proses160124864 bab-i-konsep-dasar-pengendalian-proses
160124864 bab-i-konsep-dasar-pengendalian-proses
 
Pertemuan 2-dan-3 dasar2-kinetika-reaksi-kimia
Pertemuan 2-dan-3 dasar2-kinetika-reaksi-kimiaPertemuan 2-dan-3 dasar2-kinetika-reaksi-kimia
Pertemuan 2-dan-3 dasar2-kinetika-reaksi-kimia
 
328793143-Laporan-Praktikum-Heat-Exchanger.docx
328793143-Laporan-Praktikum-Heat-Exchanger.docx328793143-Laporan-Praktikum-Heat-Exchanger.docx
328793143-Laporan-Praktikum-Heat-Exchanger.docx
 
Fluidisasi2 (repaired)
Fluidisasi2 (repaired)Fluidisasi2 (repaired)
Fluidisasi2 (repaired)
 
Double Pipe Heat Excanger
Double Pipe Heat ExcangerDouble Pipe Heat Excanger
Double Pipe Heat Excanger
 
Fenomena perpindahan
Fenomena perpindahanFenomena perpindahan
Fenomena perpindahan
 
Laporan Sedimentasi
Laporan SedimentasiLaporan Sedimentasi
Laporan Sedimentasi
 
9 larutan ideal
9 larutan ideal9 larutan ideal
9 larutan ideal
 
Laporan filter press
Laporan filter pressLaporan filter press
Laporan filter press
 
Cooling water system
Cooling water systemCooling water system
Cooling water system
 
Laporan praktikum aliran fluida praktikum instruksional i (1)
Laporan praktikum aliran fluida praktikum instruksional i (1)Laporan praktikum aliran fluida praktikum instruksional i (1)
Laporan praktikum aliran fluida praktikum instruksional i (1)
 
Teknik kimia
Teknik kimiaTeknik kimia
Teknik kimia
 
Matematika teknik kimia_2
Matematika teknik kimia_2Matematika teknik kimia_2
Matematika teknik kimia_2
 

Similar to LPK Singa CPP PT Medco

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN.pdf
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN.pdfLAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN.pdf
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN.pdfferdiankurniawan4
 
Laporan kp asrio wijaya_1301219
Laporan kp asrio wijaya_1301219Laporan kp asrio wijaya_1301219
Laporan kp asrio wijaya_1301219Asrio Wijaya
 
Laporan kerja pratek rancang bangun sistem inventaris bkmm banyumas
Laporan kerja pratek rancang bangun sistem inventaris bkmm banyumas Laporan kerja pratek rancang bangun sistem inventaris bkmm banyumas
Laporan kerja pratek rancang bangun sistem inventaris bkmm banyumas Queen Anaqi
 
101142739 teknik-dan-analisa-usaha-pembenihan-udang-vaname-di-pt-cpb-lampung
101142739 teknik-dan-analisa-usaha-pembenihan-udang-vaname-di-pt-cpb-lampung101142739 teknik-dan-analisa-usaha-pembenihan-udang-vaname-di-pt-cpb-lampung
101142739 teknik-dan-analisa-usaha-pembenihan-udang-vaname-di-pt-cpb-lampungBenze Aris
 
Daftai Isi dan Potrait Landscape
Daftai Isi dan Potrait LandscapeDaftai Isi dan Potrait Landscape
Daftai Isi dan Potrait Landscape200906
 
Skrining kecelakaan kerja epidemiologi
Skrining kecelakaan kerja epidemiologiSkrining kecelakaan kerja epidemiologi
Skrining kecelakaan kerja epidemiologilenalda febriany
 
Laporan PRAKERIN
Laporan PRAKERINLaporan PRAKERIN
Laporan PRAKERINdennyrirama
 
4. kp pada pt. lafarge cement indonesia aceh besar
4. kp pada pt. lafarge cement indonesia aceh besar4. kp pada pt. lafarge cement indonesia aceh besar
4. kp pada pt. lafarge cement indonesia aceh besarRyan Isni
 
Proses pembuatan jeregen
Proses pembuatan jeregenProses pembuatan jeregen
Proses pembuatan jeregenAlen Pepa
 
Laporan Kerja Praktek PT. Meridan Sejati Surya Plantation Bangsal Aceh
Laporan Kerja Praktek PT. Meridan Sejati Surya Plantation Bangsal AcehLaporan Kerja Praktek PT. Meridan Sejati Surya Plantation Bangsal Aceh
Laporan Kerja Praktek PT. Meridan Sejati Surya Plantation Bangsal AcehAzwan Putra
 
Contoh Laporan praktek kerja industri jurusan TKJ
Contoh Laporan praktek kerja industri jurusan TKJContoh Laporan praktek kerja industri jurusan TKJ
Contoh Laporan praktek kerja industri jurusan TKJriski riskideliana
 
LAPORAN.docx
LAPORAN.docxLAPORAN.docx
LAPORAN.docxWhyxSv
 
Laporan KP Fix (Akhmad Sakir 13211120)
Laporan KP Fix (Akhmad Sakir 13211120)Laporan KP Fix (Akhmad Sakir 13211120)
Laporan KP Fix (Akhmad Sakir 13211120)Akhmad Sakir
 
Material Evaluation of Inlet Pigtail and Outlet Pigtail and Analyze Crimping ...
Material Evaluation of Inlet Pigtail and Outlet Pigtail and Analyze Crimping ...Material Evaluation of Inlet Pigtail and Outlet Pigtail and Analyze Crimping ...
Material Evaluation of Inlet Pigtail and Outlet Pigtail and Analyze Crimping ...Muhammad Fadhil
 

Similar to LPK Singa CPP PT Medco (20)

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN.pdf
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN.pdfLAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN.pdf
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN.pdf
 
Laporan kp asrio wijaya_1301219
Laporan kp asrio wijaya_1301219Laporan kp asrio wijaya_1301219
Laporan kp asrio wijaya_1301219
 
Laporan kerja pratek rancang bangun sistem inventaris bkmm banyumas
Laporan kerja pratek rancang bangun sistem inventaris bkmm banyumas Laporan kerja pratek rancang bangun sistem inventaris bkmm banyumas
Laporan kerja pratek rancang bangun sistem inventaris bkmm banyumas
 
101142739 teknik-dan-analisa-usaha-pembenihan-udang-vaname-di-pt-cpb-lampung
101142739 teknik-dan-analisa-usaha-pembenihan-udang-vaname-di-pt-cpb-lampung101142739 teknik-dan-analisa-usaha-pembenihan-udang-vaname-di-pt-cpb-lampung
101142739 teknik-dan-analisa-usaha-pembenihan-udang-vaname-di-pt-cpb-lampung
 
Tugas besar ekotoksikologi bandara
Tugas besar ekotoksikologi bandaraTugas besar ekotoksikologi bandara
Tugas besar ekotoksikologi bandara
 
Daftai Isi dan Potrait Landscape
Daftai Isi dan Potrait LandscapeDaftai Isi dan Potrait Landscape
Daftai Isi dan Potrait Landscape
 
Tugas kompeng
Tugas kompengTugas kompeng
Tugas kompeng
 
Laporan pkl pt. pupuk kaltim
Laporan pkl pt. pupuk kaltimLaporan pkl pt. pupuk kaltim
Laporan pkl pt. pupuk kaltim
 
Skrining kecelakaan kerja epidemiologi
Skrining kecelakaan kerja epidemiologiSkrining kecelakaan kerja epidemiologi
Skrining kecelakaan kerja epidemiologi
 
Laporan PRAKERIN
Laporan PRAKERINLaporan PRAKERIN
Laporan PRAKERIN
 
Laporan KP PT PINDAD PERSERO
Laporan KP PT PINDAD PERSEROLaporan KP PT PINDAD PERSERO
Laporan KP PT PINDAD PERSERO
 
4. kp pada pt. lafarge cement indonesia aceh besar
4. kp pada pt. lafarge cement indonesia aceh besar4. kp pada pt. lafarge cement indonesia aceh besar
4. kp pada pt. lafarge cement indonesia aceh besar
 
Proses pembuatan jeregen
Proses pembuatan jeregenProses pembuatan jeregen
Proses pembuatan jeregen
 
Laporan Kerja Praktek PT. Meridan Sejati Surya Plantation Bangsal Aceh
Laporan Kerja Praktek PT. Meridan Sejati Surya Plantation Bangsal AcehLaporan Kerja Praktek PT. Meridan Sejati Surya Plantation Bangsal Aceh
Laporan Kerja Praktek PT. Meridan Sejati Surya Plantation Bangsal Aceh
 
Contoh Laporan praktek kerja industri jurusan TKJ
Contoh Laporan praktek kerja industri jurusan TKJContoh Laporan praktek kerja industri jurusan TKJ
Contoh Laporan praktek kerja industri jurusan TKJ
 
LAPORAN.docx
LAPORAN.docxLAPORAN.docx
LAPORAN.docx
 
Laporan KP Fix (Akhmad Sakir 13211120)
Laporan KP Fix (Akhmad Sakir 13211120)Laporan KP Fix (Akhmad Sakir 13211120)
Laporan KP Fix (Akhmad Sakir 13211120)
 
Material Evaluation of Inlet Pigtail and Outlet Pigtail and Analyze Crimping ...
Material Evaluation of Inlet Pigtail and Outlet Pigtail and Analyze Crimping ...Material Evaluation of Inlet Pigtail and Outlet Pigtail and Analyze Crimping ...
Material Evaluation of Inlet Pigtail and Outlet Pigtail and Analyze Crimping ...
 
Halaman depan
Halaman depan Halaman depan
Halaman depan
 
Ta .WANIMBO
Ta .WANIMBOTa .WANIMBO
Ta .WANIMBO
 

LPK Singa CPP PT Medco

  • 1. LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA i JURUSAN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS DIPONEGORO LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPORAN PRAKTEK KERJA DI SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT MEDCO E&P, LEMATANG Disusun Oleh :  Danugra Martantyo NIM 21030112140054  Ignatius Ivan Hartono NIM 21030112140047 JURUSAN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS DIPONEGORO – SEMARANG 2016
  • 2. LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA ii JURUSAN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS DIPONEGORO HALAMAN PENGESAHAN I LAPORAN TUGAS UMUM UNIVERSITAS DIPONEGORO FAKULTAS TEKNIK JURUSAN TEKNIK KIMIA Nama/NIM : Danugra Martantyo / 21030112140054 Ignatius Ivan Hartono/ 21030112140047 Pabrik : SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG – INDONESIA Semarang, 2 Juni 2016 Menyetujui, Dosen Pembimbing Teknik Kimia Universitas Diponegoro Ir. Slamet Priyanto, M.S. NIP. 195807121983031032
  • 3. LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA iii JURUSAN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS DIPONEGORO HALAMAN PENGESAHAN II LAPORAN TUGAS UMUM SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG – INDONESIA TANGGAL : 1-30 APRIL 2016 Oleh: Danugra Martantyo NIM.21030112140054 Ignatius Ivan Hartono NIM.21030112140047 Palembang, Juni 2016 Menyetujui, Pembimbing Lapangan PT. MEDCO E&P LEMATANG – INDONESIA Rustian Aquadesianto Octensi H.
  • 4. LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA iv JURUSAN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS DIPONEGORO PRAKATA Puji syukur penyusun panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas segala limpahan rahmat, karunia dan hidayah-Nya sehingga penyusun dapat menyelesaikan Laporan Praktek Kerja di Singa Central Processing Plant (CPP), PT. Medco E&P Lematang – Indonesia dengan baik dan lancar tepat pada waktunya. Laporan Praktek Kerja ini dibuat sebagai salah satu Laporan yang wajib diselesaikan oleh Mahasiswa Teknik Kimia, Fakultas Teknik Universitas Diponegoro dalam rangka menempuh pendidikan Sarjana Teknik. Dalam penyusunan Laporan Praktek Kerja ini, penyusun menyakini sepenuhnya bahwa tidaklah mungkin menyelesaikan Laporan ini tanpa doa, bantuan dan dukungan baik secara langsung maupun tidak langsung dari berbagai pihak. Pada kesempatan ini penyusun ingin memberikan rasa terima kasih kepada :  Ir. Slamet Priyanto, M.S selaku dosen pembimbing Praktek Kerja Departemen Teknik Kimia Fakultas Teknik Undip yang telah meluangkan waktu untuk memberikan pengarahan dan bimbingan dalam penyusunan Laporan Praktek Kerja.  Ir. Herry Santosa selaku Koordinator Praktek Kerja Lapangan Departemen Teknik Kimia Fakultas Teknik Undip.  Bapak Rustian Aquadesianto Octensi H selaku pembimbing Lapangan Singa Central Processing Plant (CPP), PT. Medco E&P Lematang – Indonesia yang telah meluangkan waktu dalam memberikan ilmu yang bermanfaat dan pengarahan mengenai sistem proses serta studi kasus di Singa Central Processing Plant (CPP).  Segenap Manajer, Lead, Supervisor, dan Karyawan Tim Produksi di Singa Central Processing Plant (CPP), PT. Medco E&P Lematang – Indonesia yang tidak bisa kami sebutkan satu persatu yang telah memberikan bantuan berupa informasi, pengalaman kerja, dan ilmu yang bermanfaat.  Kedua orang tua atas doa, kesabaran, limpahan kasih sayang, dukungan, dan pengorbanan yang telah diberikan. Penyusun menyadari bahwa Laporan Praktek Kerja ini masih jauh dari kesempurnaan. Mohon maaf apabila terdapat kekurangan atau kesalahan. Penyusun mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari semua pihak berkaitan dengan Praktek Kerja ini. Akhir kata, semoga Laporan Kerja Praktek ini dapat bermanfaat bagi semua pihak dan dapat berguna sebagai bahan penambah ilmu pengetahuan. Semarang, Juni 2016 Penyusun
  • 5. LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA v JURUSAN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS DIPONEGORO DAFTAR ISI LAPORAN PRAKTEK KERJA....................................................................................................... i HALAMAN PENGESAHAN I..................................................................................................... ii HALAMAN PENGESAHAN II .................................................................................................. iii PRAKATA...................................................................................................................................iv DAFTAR ISI.....................................................................................................................................v DAFTAR GAMBAR......................................................................................................................viii DAFTAR TABEL............................................................................................................................ix 1. BAB I........................................................................................................................................1 1.1. Sejarah Pendirian Pabrik .....................................................................................1 1.1.1. Sejarah Singkat PT.Medco Energi Internasional Tbk..........................................1 1.1.2. Sejarah Singkat PT. MEDCO E & P Lematang, SINGA Central Processing Unit (CPP) 3 1.2. Lokasi Pabrik .......................................................................................................4 1.3. Bahan Baku dan Produk.......................................................................................5 1.4. Manajemen Perusahaan dan Struktur Organisasi................................................6 1.4.1. Visi dan Misi Perusahaan .....................................................................................6 1.4.2. Tata Nilai Perusahaan ..........................................................................................7 1.4.3. Strategi Perusahaan..............................................................................................7 1.4.4. Logo PT. Medco E&PIndonesia...........................................................................8 1.4.5. Area Operasional..................................................................................................9 1.4.6. Struktur Organisasi dan Kepegawaian Perusahaan ...........................................12 2. BAB II.....................................................................................................................................14 2.1. Konsep Proses.....................................................................................................14 2.2. Deskripsi Proses..................................................................................................18 2.2.1. Gas-Liquid Separation........................................................................................20 2.2.2. Unit Penghilangan Gas Asam (AGRU)...............................................................21 2.2.3. Unit Membran....................................................................................................22 2.2.4. Unit Amine System ..............................................................................................24
  • 6. LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA vi JURUSAN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS DIPONEGORO 2.2.5. Unit Dehidrasi (Dehydration Unit).......................................................................28 2.2.6. TEG Absorbers...................................................................................................29 2.2.7. TEG Regeneration System..................................................................................29 2.2.8. Unit Oksidasi Termal (Thermal Oxidizer)............................................................30 3. BAB III....................................................................................................................................32 3.1. Alat Utama .........................................................................................................32 3.1.1. Pressure Vessel...................................................................................................32 3.1.2. Column...............................................................................................................34 3.1.3. Heat-CoolingDevices...........................................................................................35 3.1.4. Pumps.................................................................................................................36 3.1.5. Tanks..................................................................................................................37 3.2. Alat Pendukung (Utility System)..........................................................................39 3.2.1. Pressure Vessel...................................................................................................39 3.2.2. Gas Turbin Generator........................................................................................40 3.2.3. Pumps.................................................................................................................41 3.2.4. Filter...................................................................................................................43 3.2.5. Tanks..................................................................................................................44 3.2.6. Air Compresor Unit............................................................................................46 3.2.7. Receiver..............................................................................................................46 3.2.8. Metering.............................................................................................................47 3.2.9. PigLauncher.......................................................................................................47 4. BAB IV....................................................................................................................................49 4.1. Penyediaan Air ...................................................................................................49 4.1.1. Fire Water..........................................................................................................51 4.1.2. Potabel Water.....................................................................................................51 4.1.3. Demineralized Water..........................................................................................52 4.2. Penyediaan Pemanas Hot Oil System...................................................................53 4.3. Penyediaan Tenaga Listrik.................................................................................54 4.4. Penyediaan Udara Tekan....................................................................................55 4.5. Penyediaan Fuel Gas System...............................................................................56
  • 7. LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA vii JURUSAN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS DIPONEGORO 4.5.1. Penanganan Limbah...........................................................................................58 4.5.2. Sistem Pengolahan Limbah Cair Singa CPP.......................................................59 4.5.3. Karakteristik Air Limbah...................................................................................60 4.5.4. Unit Pengolahan Produced Water........................................................................62 5. BAB V.....................................................................................................................................64 5.1. Program Kerja Laboratorium ............................................................................64 5.2. Alat-Alat Utama di Laboratorium......................................................................65 5.2.1. Gas Chromatography .........................................................................................65 5.2.2. Cara Kerja Kromatografi Gas............................................................................66 5.2.3. Cara Pengoperasian Gas Kromatografi..............................................................67 5.2.4. Sistem Peralatan Kromatografi Gas (GC)...........................................................68 DAFTAR PUSTAKA......................................................................................................................73 6. LAMPIRAN............................................................................................................................74
  • 8. LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA viii JURUSAN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS DIPONEGORO DAFTAR GAMBAR Gambar 1.1 Peta Wilayah Kerja Sumatera Selatan dan Peta Blok Lematang ...........................................5 Gambar 1.2 Logo PT. Medco E&P Indonesia .......................................................................................8 Gambar 1.3 Peta Operasional dalam Negeri (Sumber: Medco Energi Annual Report, 2012) ..................10 Gambar 1.4 Peta Operasional di Wilayah Luar Negeri.........................................................................11 Gambar 2.1 Plot persamaan Archenius laju reaksi CO2-MDEA sebagai fungsi temperatur.....................17 Gambar 2.2 Skema Membran Unit.....................................................................................................22 Gambar 2.3 Skema Amine Unit .........................................................................................................25 Gambar 2.4 Skema Dehydration Unit (DHU) .....................................................................................28 Gambar 2.5 Skema Thermal Oxidizer Unit .........................................................................................30 Gambar 4.1 Blok Diagram Sistem Penyediaan Air ..............................................................................50 Gambar 4.2 Unit Thermal Oxidizer....................................................................................................54 Gambar 4.3 Unit Penyediaan Listrik (Gas Turbin Generator)...............................................................54 Gambar 4.4 Blok Diagram Penyediaan Sistem Udara Tekan................................................................55 Gambar 4.5 Blok Diagram Sistem Penyediaan Fuel Gas System..........................................................57 Gambar 4.6 Skema Produced Water Treatment Unit ...........................................................................58 Gambar 4.7 Drilling Waste Water Treatment UnitPT. ASRY Amanah Timur..........................................63 Gambar 5.1 Alat Instrumentasi Gas Kromatografi...............................................................................65 Gambar 5.2 Skema Peralatan Gas Kromatografi..................................................................................69 Gambar 5.3 Kolom dalam Gas Kromatografi......................................................................................70 Gambar 6.1 Proses Overall................................................................................................................74 Gambar 6.2 Manifold........................................................................................................................75 Gambar 6.3 Production Separator.....................................................................................................75 Gambar 6.4 Test Separator................................................................................................................75 Gambar 6.5 Inlet Separator...............................................................................................................75 Gambar 6.6 Inlet Cooler....................................................................................................................75 Gambar 6.7 Gas Filter.......................................................................................................................75 Gambar 6.8 Amine System................................................................................................................75 Gambar 6.9 Membrane System.........................................................................................................75 Gambar 6.10 Dehidration Unit...........................................................................................................75 Gambar 6.11 Amine Flash Column.....................................................................................................75 Gambar 6.12 Instrument Air..............................................................................................................75 Gambar 6.13 Thermal Oxidizer Unit...................................................................................................75 Gambar 6.14 Water Treatment..........................................................................................................75
  • 9. LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA ix JURUSAN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS DIPONEGORO DAFTAR TABEL Table 1.1 Spesifikasi Feed Gas Singa CPP pada kondisi jenuh (Sumber: Enginerring Design Basiss, 2008) .................................................................................................................................................5 Table 1.2 Spesikasi Sales Gas Singa CPP (Sumber : Engineering Design Basis, 2008) ............................6 Table 1.3 Wilayah Operasional Luar Negeri (Sumber: MedcoEnergi Annual Report, 2012)...................11 Table 2.1 Spesifikasi untuk Pipeline Quality Gas ................................................................................15 Table 4.1 Kondisi Air Sumur (Sumber : Engineering Design Basis, 2008) ............................................49 Table 4.2 Kualitas Air Sumur (Sumber : Engineering Design Basis, 2008) ...........................................49 Table 4.3 Spesifikasi Fire Water (Sumber : Engineering Design Basis, 2008) ......................................51 Table 4.4 Buku Mutu Potable Water (Sumber : Permenkes, 2002) .......................................................52 Table 4.5 Kondisi Distribusi Potable Water System (Sumber : Engineering Design Basis, 2008)...........52 Table 4.6 Kondisi Demineralized Water (Sumber : Engineering Design Basis, 2008) ............................53 Table 4.7 Kualitas Demineralized Water (Sumber : Engineering Design Basis, 2008) ..........................53 Table 4.8 . Spesifikasi TOTAL Seriola 1510 ( Sumber : TOTAL Seriola 1510 Data Sheet) ...................53 Table 4.9 Sistem Peneyediaan Listrik untuk Fasilitas Singa Gas Plant (Sumber : Engineering Design Basis, 2008)......................................................................................................................................55 Table 4.10 Standar Kualitas Sistem Penyediaan Udara Tekan (Sumber : Engineering Design Basis, 2008) ........................................................................................................................................................56 Table 4.11 Spesifikasi Produced Water yang dibuang ke lingkungan (Sumber : Engineering Design Basis, 2008) ...............................................................................................................................................59 Table 4.12 Hasil Analisa Kandungan Limbah Produced Water CPP Singa............................................62 Table 5.1 Sifat Detektor dalam Gas Kromatografi...............................................................................71
  • 10. LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA x JURUSAN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS DIPONEGORO INTISARI Gas alam merupakan senyawa hidrokarbon ringan yang terbentuk dari mahkluk hidup yang telah mati jutaan tahun yang lalu di dalam perut bumi. Kandungan gas alam adalah senyawa hidrokarbon ringan maupun hidrokarbon berat serta gas non hidrokarbon seperti CO2 dan H2S. Sumur yang diolah adalah sumur gas tapi tidak memungkiri adanya sebagian kecil liquid maka digunakan Separator. Salah satu sistem separator adalah Inlet Separator. Didalam inlet separator akan terjadi pemisahan antara dua fasa (gas-cair), biasanya, laju alir dari sumur gas, manifold, pemipaan gas/cairan memilihi dua fase. Keluaran gas dari separator atau peralatan proses biasanya mengandung cairan dalam jumlah yang relative sedikit tetapi tidak dianggap memiliki 2 fase karena jumlah cairannya yang sangat sedikit. Aliran sistem multifase gas-cair dapat menyebabkan erosi jika dalam kecepatan tinggi. Dalam sistem multifase kecepatan fluida yang tinggi sering diinginkan untuk mengurangi kemungkinan penggumpalan atau pengendapan partikel. Sedangkan Terminal velocity adalah kecepatan actual yang terjadi didalam pipa. Pengolahan data untuk menghitung erosional velocity didapat dari berbagai data pada dari lapangan PT Medco E&P CPP Singa. Analisa perhitungan erosional velocity dan terminal velocity menggunakan rumus yang didapat dari literature. Nilai tekanan pada perhitungan erosional velocity sangat berpengaruh pada perhitungan, yaitu semakin besar tekanan maka nilai erosional velocity makin rendah dan terminal velocity juga akan semakin rendah. Trend erosional tidak terlalu berpengaruh selama nilai terminal velocity tidak melebihi nilai dari erosional velocity karena pada dasarnya erosional velocity hanya sebagai indicator pembatas dan terminal velocity adalah laju actualnya. Data perhitungan yang didapat dari data PT Medco E&P Lematang CPP Singa nilai terminal tidak melebihi erosional velocity maka desain dari PT Medco E&P Lematang sudah memenuhi kriteria dan desain tersebut sudah memenuhi syarat umur desain yaitu selama 20 tahun. Saran berdasarkan studi & analisa yang telah dilakukan adalah agar terminal velocity didalam pipa cairan, gas dan fluid tetap kecil pada fase cairan memperbesar ID pipa dan memperkecil liquid flow rate. Untuk fase gas salah satu saran menurunkan suhu gas didalam pipa. Untuk multiphase salah satu saran memperbesar tekanan pada pipa multiphase.
  • 11. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 1 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA BAB I PENDAHULUAN 1.1. Sejarah Pendirian Pabrik 1.1.1.Sejarah Singkat PT. Medco Energi Internasional Tbk PT. Medco Energi Internasional Tbk. (Medco Energi Korporat / Medco Energi / Perseroan) didirikan pada 9 Juni 1980 oleh pengusaha muda Indonesia, Bp. Arifin Panigoro berdasarkan hukum Republik Indonesia. Nama Perseroan telah berubah tiga kali, dari PT. Meta Epsi Pribumi Drilling Company pada saat awal pendiriannya pada tahun 1980 dan saat itu ditetapkan sebagai perusahaan kontraktor pengeboran nasional pertama. Kemudian berubah nama menjadi PT. Medco Energi Corporation sebelum Penawaran Perdana saham ke Publik di tahun 1994 dan yang terakhir berubah menjadi PT. Medco Energi Internasional Tbk. pada tahun 2000, sebagai tindak lanjut dari selesainya restrukturisasi hutang pada akhir tahun 1999. Perseroan Medco Energi beserta entitas anak (anak perusahaan) memulai usahanya sebagai perusahaan penyedia jasa anjungan pemboran dan merupakan kontraktor pemboran swasta Indonesia. Dalam upaya mendukung Pemerintah Indonesia agar dapat memenuhi kebutuhan minyak dan gas bumi yang terus meningkat, sejak tahun 1992 Medco Energi memasuki industri E&P migas. Sampai dengan saat ini, Medco Energi telah mendapatkan kepercayaan dari Pemerintah Indonesia untuk melakukan ekpansi usaha melalui ekplorasi, pengembangan, partisipasi ekonomi, produksi, Coal Bed Methane (CBM) dan kontrak jasa pada industri minyak dan gas yang tersebar di wilayah Indonesia yaitu Sumatra (Blok A – Provinsi Aceh, Blok Merangin, Blok South Central Sumatra - Kampar, Blok CBM Sekayu, Blok Merangin, Blok Lematang, Blok CBM Muralim), Jawa Timur (Blok Eksplorasi Jeruk, Blok Bawean), Kalimantan (Blok Bangkanai, Blok Bengara, Blok Sembakung, Blok Tarakan, Blok Simenggaris, Blok Nunukan), dan Sulawesi Tengah (Blok Senoro-Toili). Eksplorasi dan produksi yang telah dilakukan oleh Medco Energi di Indonesia telah memberikan kontribusi yang cukup signifikan bagi pembangunan bangsa dan negara. Pada tahun 2004, Medco Energi mulai memasuki kancah E&P Internasional dengan berpartisipasi dalam operasi lapangan ekplorasi di negara Oman, Yaman, Libya, dan Teluk Meksiko di Amerika Serikat. Eksplorasi dan produksi oleh pihak Medco Energi dimana dikendalikan oleh anak perusahaan baik kontrak dalam negeri maupun luar negeri memiliki penamaan perseroan yang berbeda-beda tergantung dari letak operasional plant, sebagai contoh PT. Medco E&P Lematang, PT. Medco E&P Tarakan,Medco Yemen Amed Ltd., Medco Oman LLC, dan lain-lain. Di dalam pengelolaan suatu blok eksplorasi minyak dan gas, Medco Energi melalui anak perusahaannya yang menganut sistem kontrak Production Sharing Contract (PSC), Technical Asistant Contract (TAC), dan Joint Operating Body (JOB) dengan bekerja sama dengan perusahaan migas lain dalam mengoperasikan plant migas mempunyai status kepemilikan hak partisipasi yang bervariasi antara 15% hingga 100%. Beberapa status kepemilikan hak partisipasi entitas anak Medco Energi yang mencapai 100% atas blok ekplorasi minyak dan gas antara lain Blok Lematang (gas), Blok Sembakung (minyak), Blok Tarakan (minyak dan gas), dan Blok Bawean (minyak).
  • 12. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 2 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA Entitas Anak (anak perusahaan) Medco Energi yang bergerak dalam bidang eksplorasi dan produksi minyak dan gas di Indonesia beroperasi berdasarkan berbagai kesepakatan bagi hasil dengan SKK Migas yang sesuai dengan Undang-Undang Minyak dan Gas dan Peraturan Pemerintah yang berlaku. Bentuk kesepakatan bagi hasil yang dilakukan oleh Medco Energi dengan SKK Migas adalah sebagai berikut : 1. Production Sharing Contract (PSC) Production Sharng Contract atau sering disebut Kontrak Bagi Hasil diberikan untuk mencari dan mengembangkan cadangan hidrokarbon komersial di area tertentu sebelum berproduksi secara komersial. Tanggung jawab kontraktor PSC umumnya termasuk menyediakan dana atas semua aktivitas dan menyiapkan serta melaksanakan program kerja dan anggaran. Sebagai imbalannya, kontraktor diizinkan untuk melakukan lifting atas minyak mentah dan produksi gas yang menjadi haknya. Bagi hasil dalam bentuk First Tranche Petroleum (FTP) pada kisaran 10 - 20% dari total produksi sebelum dikurangi pemulihan biaya (cost recovery) tersedia untuk Pemerintah dan kontraktor sesuai dengan persentase hak bagi hasilmasing-masing. 2. Technical Asistant Contract (TAC) Technical Assistant Contract atau sering disebut Kontrak Bantuan Teknis merupakan suatu kontrak pengelolaan lapangan migas yang dimiliki PT Pertamina (Persero) (Pertamina). Kontrak diberikan pada wilayah yang belum atau telah berproduksi untuk jangka waktu tertentu. Produksi minyak atau gas bumi akan dibagi terlebih dahulu menjadi bagian yang tidak dapat dibagikan (non-shareable) dan bagian yang dapat dibagikan (shareable). Bagian yang tidak dapat dibagikan merupakan produksi yang diperkirakan dapat dicapai dari suatu wilayah pada saat perjanjian TAC ditandatangani dan menjadi hak milik Pertamina. Dalam TAC, bagian yang dapat dibagikan berkaitan dengan penambahan produksi yang berasal dari investasi pihak kontraktor terhadap wilayah yang bersangkutan secara umum dibagikan kepada kedua belah pihak dengan cara yang sama sepertiPSC 3. Joint Operating Body (JOB) Dalam JOB, kegiatan operasional dilakukan oleh badan operasi bersama yang dikepalai oleh Pertamina dan dibantu oleh kontraktor sebagai pihak kedua dalam JOB. Dalam JOB, sebagian produksi merupakan milik Pertamina dan sisanya adalah bagian yang dapat dibagikan kepada kedua belah pihak dengan cara yang sama seperti PSC. Pada saat kontrak berakhir atau diputuskan, pelepasan sebagian kontrak area, atau penutupan lapangan, kontraktor mungkin diharuskan untuk memindahkan semua peralatan dan instalasi dari kontrak area dan melakukan seluruh aktivitas restorasisesuai dengan syarat - syarat yang tercantum di kontrak atau peraturan pemerintah yang berlaku. Di usianya yang ke-30 di tahun 2010 yang lalu, Medco Energi telah tumbuh menjadi kelompok usaha yang maju, berkantor pusat di Indonesia, dan bergerak di sektor energi terpadu dengan fokus pada industri Eksplorasi dan Produksi Minyak dan Gas (E&P Migas), Ketenagalistrikan dan Industri Hilir. Medco Energi mampu mempertahankan komitmen untuk terus mengejar berbagai peluang guna mengembangkan kegiatan usahanya di bidang energi yang didukung keberadaan Unit Inkubator Bisnis Baru.
  • 13. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 3 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA 1.1.2.Sejarah Singkat PT. MEDCO E & P Lematang, SINGA Central Processing Unit (CPP) Kegiatan hulu Medco Energi dimulai dengan pengambilalihan kontrak E&P Migas milik Tesoro di Kalimantan Timur (Blok Sanga-Sanga / Samboja / Tarakan TAC dan Blok Tarakan PSC) pada tahun 1992, dimana Medco Energi telah berhasil menunjukkan kemampuannya dalam mengembangkan kembali dan meningkatkan produksi dari lapangan - lapangan matang di Kalimantan Timur. Dengan kemampuan dan kepiawaian yang terbukti dalam mengembangkan kembali dan meningkatkan kinerja lapangan yang sudah matang, serta keberhasilan Penawaran Perdana saham ke Publik pada awal kuartal keempat 1994 dan dicatatkan di Bursa Efek Jakarta (BEJ) telah memperkokoh keyakinan Medco Energi untuk memperluas kegiatan hulu dengan mengakuisisi 100 % saham PT. Stanvac Indonesia yang memiliki beberapa kontrak E&P Migas (PSC) dengan wilayah resmi meliputi : Blok Kampar, Blok Rimau, dan Pasemah di Sumatera Selatan dari Exxon dan Mobil Oil pada akhir 1995. Minyak bumi yang dapat diproduksi oleh Perseroan saat itu 25.000 barel ekuivalen minyak per hari. Pada tahun tersebut, tingkat produksi ini menjadikan Perseroan sebagai produsen minyak nasional terbesar setelah Pertamina. Kemudian PT. Stanvac Indonesia berubah nama menjadi PT. Exspan Sumatera. Kemampuan dan kepiawaian PT. Exspan Sumatera dalam mengelola lapangan matang ini semakin terbukti setelah ditemukannya lapangan minyak baru di Blok Rimau PSC, Kaji dan Semoga, yang memiliki potensi kandungan minyak mentah terbesar di Indonesia pada saat itu di tahun 1996. Produksi minyak perdana lapangan Kaji ini sebanyak 3000 BOPD pada tahun 1997. Di tahun 2000, PT. Ekspan Sumatera dan PT. Ekspan Kalimantan digabung menjadi PT. Exspan Nusantara yang bertaraf internasional. Pada tahun tersebut, produksi minyak mulai diekspor perdana secara langsung dari lapangan Kaji-Semoga. Pada tahun 2004, PT Exspan Nusantara dengan berbagai pertimbangan berubah nama menjadi PT. Medco E&P Indonesia. Lapangan Singa adalah salah satu kawasan sumur penghasil gas milik PT. Medco E&P Indonesia yang berlokasi di wilayah Blok Lematang, lebih tepatnya berada di Desa Suka Menanti, Kecamatan Gunung Megang, Kabupaten Muara Enim, Provinsi Sumatera Selatan. Awalnya, wilayah ekplorasi lapangan ini beroperasi berdasarkan PSC Blok Lematang yang dimiliki oleh Enim Oil Company yang telah menandatangani kesepakatan dengan Pemerintah Republik Indonesia pada tanggal 6 April 1987. Pada tahun 2003, Medco Energi melalui entitas anak PT. Medco E&P Lematang memegang hak partisipasi atas Blok Lematang sebesar 74,12 %. Kemudian eksplorasi dan produksi minyak dan gas di Blok Lematang ini dijalankan atau dioperasikan oleh PT. Medco E & P Lematang. Wilayah atau Blok Lematang terdiri dari beberapa lapangan eksplorasi, meliputi lapangan Harimau, Singa, Tapir-1, Tupai-1, Kijang-1, dan Banteng. Seluruh Blok Lematang memiliki luas area sekitar 409 km2. Eksplorasi Blok Lematang dimulai pada Agustus 1989 dengan membuat sebuah sumur di Lapangan Harimau. Dengan keahlian dan kepiawaian para pekerja, di Sumur Harimau 1 ditemukan cadangan minyak dan gas didalamnya, kemudian dilanjutkan dengan pembuatan 11 sumur di sekitar Lapangan Harimau yang dapat menghasilkan total minyak hingga 38,52 BOPD dan gas sejumlah 1,2 MMSCFD. Minyak dan gas yang dihasilkan dari Lapangan Harimau kemudian dijual ke Pertamina Plaju dan Perusahaan Listrik Negara (PLN) hingga produksinya berhenti pada tahun 2007.
  • 14. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 4 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA Pada tahun 1997, bersamaan proses pengembangan eksplorasi Lapangan Harimau, dilakukan juga ekplorasi gas alam di Lapangan Singa. Tempat eksplorasi sumur di Lapangan Singa ini disebut dengan Singa Central Processing Plant (CPP). Singa CPP memiliki 4 sumur eksplorasi, yaitu Sumur Singa-1, Singa-2, Singa-3, dan Singa-4. Namun, saat ini sumur yang beroperasi adalah sumur 1 dan sumur 3. Produksi gas (sales gas) yang dihasilkan oleh areal ekplorasi Singa ini mencapai ± 50 MMSCFD. Produk gas hasil pengolahan di Singa Gas Plant akan dijual kepada Meppogen Power Plant, PLN- Indralaya Power Plant, PLN-Keramasan Power Plant, PLN-Borang power Plant produksi yang diperkirakan dapat dicapai dari suatu wilayah pada saat perjanjian TAC ditandatangani dan menjadi hak milik Pertamina. Dalam TAC, bagian yang dapat dibagikan berkaitan dengan penambahan produksi yang berasal dari investasi pihak kontraktor terhadap wilayah yang bersangkutan secara umum dibagikan kepada kedua belah pihak dengan cara yang sama seperti PSC. 1. Joint Operating Body (JOB) Dalam JOB, kegiatan operasional dilakukan oleh badan operasi bersama yang dikepalai oleh Pertamina dan dibantu oleh kontraktor sebagai pihak kedua dalam JOB. Dalam JOB, sebagian produksi merupakan milik Pertamina dan sisanya adalah bagian yang dapat dibagikan kepada kedua belah pihak dengan cara yang sama seperti PSC. Pada saat kontrak berakhir atau diputuskan, pelepasan sebagian kontrak area, atau penutupan lapangan, kontraktor mungkin diharuskan untuk memindahkan semua peralatan dan instalasi dari kontrak area dan melakukan seluruh aktivitas restorasi sesuai dengan syarat - syarat yang tercantum di kontrak atau peraturan pemerintah yang berlaku. Di usianya yang ke-30 di tahun 2010 yang lalu, Medco Energi telah tumbuh menjadi kelompok usaha yang maju, berkantor pusat di Indonesia, dan bergerak di sektor energi terpadu dengan fokus pada industri Eksplorasi dan Produksi Minyak dan Gas (E&P Migas), Ketenagalistrikan dan Industri Hilir. Medco Energi mampu mempertahankan komitmen untuk terus mengejar berbagai peluang guna mengembangkan kegiatan usahanya di bidang energi yang didukung keberadaan Unit Inkubator Bisnis Baru. 1.2. Lokasi Pabrik Singa Central Processing Plant (CPP) merupakan salah satu fasilitas pengolahan dan produksi gas alam yang dihasilkan dari sumur Singa-1 dan Singa-3. CPP Singa terletak di Blok Lematang, lebih tepatnya di Desa Suka Menanti, Kecamatan Gunung Megang, Kabupaten Muara Enim, Provinsi Sumatera Selatan. Blok Lematang terletak di sebelah Barat Daya kota Palembang dan dapat ditempuh melalui jalur darat dari Kota Palembang sekitar 4 - 5 jam dengan jarak tempuh sekitar ±430 kilometer. Kota terdekat dari Singa CPP (Blok Lematang) adalah kota Prabumulih dan Muara Enim yang berjarak masing-masing ±68 km dan ±54 km.
  • 15. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 5 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA Gambar 0.1 Peta Wilayah Kerja Sumatera Selatan dan Peta Blok Lematang 1.3. Bahan Baku dan Produk Singa Central Processing Plant (CPP) merupakan salah satu fasilitas pengolahan gas alam yang dihasilkan oleh sumur gas Singa-1 dan Singa-3, dimana kedua sumur tersebut terletak di Blok Lematang. Kedua sumur gas tersebut termasuk dalam kategori sumur gas HPHT (High Pressure High Temperature) dimana gas yang dihasilkan dari kedua sumur tersebut memiliki tekanan yang tinggi dan suhu yang tinggi. Pada Wellhead Singa-1 tercatat gas dengan flowrate ±20 MMSCFD keluar pada tekanan ±5300 Psig pada suhu ±320oF, sedangkan pada Wellhead Singa-3 gas dengan flowrate ±45 MMSCFD keluar pada tekanan tekanan ±4700 Psig pada suhu ±340oF. Gas dari kedua tersebut kemudian diturunkan tekanannya menggunakan Choke Valve hingga tekanan ±1200 Psig. Akibat penurunan tekanan tersebut maka gas juga terjadi penurunan suhu hingga ±270oF. Choke Valve tersebut dikontrol oleh Wellhead Controller (WHCP) yang dapat dikendalikan secara otomatis dari Control Room menggunakan DCS (Distributed Control System) yang dapat dikontrol dan dimonitor secara realtime. Gas tersebut kemudian dialirkan menggunakan pipa 12 inchi menuju inlet manifold untuk selanjutnya diolah di Singa CPP. Raw feed gas yang masuk sebagai bahan baku utama memiliki spesifikasi yang ditunjukkan pada Tabel 1.1 dan Tabel 1.2. sebagai berikut : Table 0.1 Spesifikasi Feed Gas Singa CPP pada kondisi jenuh (Sumber: Enginerring Design Basiss, 2008) PARAMETER NILAI Kondisi Gas Jenuh dengan air (water saturated) Preassure 1270 Psig Temparature 250o F COMPOSITION (DRY BASIS) CO2 38,41 %vol.
  • 16. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 6 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA H2S 350 ppmv N2 0,03 %vol. C1 61,20 %vol. C2 0,17 %vol. C3 0,01 %vol. i-C4 0,01 %vol. H2O + 3000 BPD (saturated) Table 0.2 Spesikasi Sales Gas Singa CPP (Sumber : Engineering Design Basis, 2008) PARAMETER NILAI Flowrate 50 MMSCFD Pressure Max. 1194 Psig / Normal. 1025 Psig Water Content Max. 8 lb/MMSCF GHV Min. 950 BTU/SCF CO2 Content Max. 4% vol. H2S Content Max. 4 ppm vol. HC Dew Point Max. 55oF at 1050 Psig Wobbe Index 1320 BTU/SCF Total Sulphur Content 30 ppm weight N2 Content Max. 5% mole Solid Particle Max. 3 ppm, not greater than 10 micron Lead Content 1 ppm weight Total Inerts Max. 10% mole 1.4. Manajemen Perusahaan dan Struktur Organisasi 1.4.1. Visi dan Misi Perusahaan Visi PT. Medco E&P Indonesia adalah menjadi Perusahaan Energi pilihan bagi investor, pemegang saham, mitra kerja, karyawan serta masyarakat umum. Visi tersebut tercapai apabila PT. Medco E&P
  • 17. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 7 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA Indonesia memiliki misi mengembangkan sumber daya energi menjadi portofolio investasi yang menguntungkan (MedcoEnergi Annual Report, 2012). 1.4.2. Tata Nilai Perusahaan Dalam rangka mencapai visi dan misi PT. Medco E&P Indonesia, maka terdapat beberapa tata nilai perusahaan yang harus diamalkan, tata nilai perusahaan tersebut adalah sebagai berikut :  PROFESIONAL o Kompeten dalam bidangnya. o Memiliki ―semangat juara. o Meningkatkan kemampuan diri setiap saat. o Memiliki kemampuan professional dan mengetahui batas kemampuannya.  ETIS o Menjalankan usaha secara adil dengan integritas moral yang tinggi. o Menerapkan standar etika tertinggi setiap saat. o Mengerti dan mentaati etika Perseroan dan kebijakan Tata Kelola Perusahaan yang baik.  TERBUKA o Mendorong informalitas dan keterbukaan dalam berkomunikasi di semua tingkatan. o Membangun suasana rasa saling percaya di antara karyawan dan manajemen di Medco Energi. o Saling menghormati, berpikiran terbuka dan memiliki etika kerja yangtinggi.  INOVATIF o Membangun budaya untuk selalu ingin lebih maju. o Senantiasa mencari terobosandemi tercapainya hasil yang lebih baik, lebih aman, lebih murah, dan lebih cepat. o Memiliki kematangan intelektual. 1.4.3. Strategi Perusahaan Visi, Misi dan tata nilai perusahaan harus didukung dengan strategi-strategi yang dimiliki perusahaan (MedcoEnergi Sustainability Report, 2010), antara lain : 1. Membangun usaha dengan pertumbuhan yang menguntungkan berdasarkan tiga kegiatan usaha utama, yaitu E&P Migas, Ketenagalistrikan, dan Industri Hilir dengan memanfaatkan sumber bahan bakar fosil maupun bahan bakar yang dapat diperbarui. 2. Mengembangkan posisi yang kuat di bidang industri bahan bakar yang dapat diperbarui dalam lima sampai delapan tahun ke depan melalui rekonfigurasi dan fokus ulang terhadap kegiatan industri hilir dengan memanfaatkan sumber daya pertanian Indonesia yang berlimpah.
  • 18. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 8 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA 3. Meningkatkan posisi Perseroan di pasar migas global dengan memperjelas arah dari kegiatan internasional Perseroan. 4. Mengembangkan kegiatan Perseroan dengan pengalokasian modal secara fleksibel dan inovatif melalui unit ―Inkubator Kegiatan Usaha Baru. 5. Meningkatkan efektifitas organisasi dengan menerapkan pengawasan keuangan secara disiplin, menanamkan budaya kinerja tinggi dan mengembangkan kompetensi karyawan. 1.4.4. Logo PT. Medco E&P Indonesia PT. Medco E&P Indonesia merupakan salah satu perusahaan di Indonesia yang bergerak di bidang Eksplorasi migas (minyak & gas), pengembangan lapangan migas dan kegiatan produksi migas. PT. Medco E&P Indonesia memiliki logo yang ditunjukkan pada Gambar 1.2. sebagai berikut : Gambar 0.2 Logo PT. Medco E&P Indonesia Logo PT. Medco E&P Indonesia merupakan titik pusat sistem identifikasi visual perusahaan, sebagai ekspresi utama dari brand Medco Energi. Logo tersebut merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipecah maupun penggunaan bagian dari logo tersebut digunakan secara terpisah, sehingga penggunaan dan visualisasi logo tersebut secara konsisten dan menyeluruh dapat digunakan sebagai identitas utama dan branding dalam perusahaan. Simbol dan huruf logo mencerminkan atribut yang disandang oleh brand MedcoEnergi mencerminkan profesional, simpel dan modern. Tipografi yang digunakan modern dan bold/kokoh, secara inovatif melahirkan visual identitas yang menarik bagi perusahaan. Logo tersebut terdiri dari beberapa kesatuan antara lain :  Cincin Biru  M  Σ  Wordmark ―MedcoEnergi‖  Descriptor ―Oil & Gas‖ Arti dan makna dari kesatuan logo tersebut adalah
  • 19. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 9 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA  Cincin biru secara grafis melambangkan Bumi, atau planet biru, seperti yang nampak dari luar angkasa. Hal ini berkaitan dengan identitas Medco Energi dalam upaya menjawab tantangan untuk membangun dunia yang lebih baik, sekaligus mencerminkan komitmen Medco Energi terhadap kelestarian energi.  Dengan memutar huruf ―M‖ sembilan puluh derajat, maka tercipta huruf ―E‖ untuk Energi, dan menyerupai simbol ―sigma‖ dalam rumus matematika yang berarti penjumlahan. Pendekatan yang inovatif ini mencerminkan fokus Medco Energi pada aspek inovasi dan kinerja dalam industrinya. Sigma yang terletak diluar cincin biru menggambarkan peluang tak terbatas yang terdapat dalam sektor bisnis energy  Wordmark ―MedcoEnergi‖ menunjukan sebagai identitas perusahaan yang bergerak di sektor energi. Descriptor ―Oil & Gas‖ mendeskripsikan bahwa perusahaan Medco Energi bergerak di sektor energi khususnya di bidang minyak dan gas dalam bentuk eksplorasi, pengembangan maupun kegiatan produksi (MedcoEnergi Brand Book, 2006). 1.4.5. Area Operasional PT. Medco Energi E&P Indonesia memiliki daerah operasional yang cukup luas, daerah operasional tersebut terdapat di dalam negeri maupun di luar negeri. Medco Energi telah terbukti dan teruji dalam meningkatkan produksi sumur - sumur minyak tua di Sumatera dan Kalimantan. Wilayah operasional PT. Medco Energi E&P Indonesia terbagi menjadi dua bagian yaitu daerah operasional dalam negeri dan daerah operasional luar negeri. Seluruh kepentingan blok minyak dan gas di Indonesia dikendalikan melalui anak perusahaan (Entitas Anak) yang dimiliki sepenuhnya oleh Medco Energi Korporat. Sedangkan kegiatan eksplorasi, pengembangan dan produksi di Indonesia dikelola dan dilakukan, baik secara langsung melalui PT Medco E&P Indonesia (MEPI), Entitas Anak maupun bersama-sama dengan mitra strategis. Daerah operasional di luar negeri tersebar di Amerika Serikat, Libya, Yaman, Oman. Sedangkan di Indonesia PT. MedcoEnergi E&P Indonesia beroperasi di Sumatera, Kalimantan, Sulawesi dan di Pulau Jawa. Detail secara rinci mengenai daerah operasional PT. Medco Energi E&P Indonesia dapat dilihat pada Gambar 1.3. & 1.4. dan Tabel 1.3. & 1.4. sebagai berikut :
  • 20. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 10 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA Gambar 0.3 Peta Operasional dalam Negeri (Sumber: Medco Energi Annual Report, 2012) BLOK ENTITAS ANAK PERUSAHAAN WILAYAH STATUS Rimau PT. Medco E&P Rimau Sumatra Selatan Produksi SCS PT. Medco E&P Indonesia Sumatra Selatan Produksi Tarakan PT. Medco E&P Tarakan Kalimantan Timur Produksi Sembakung PT Medco E&P Sembakung Kalimantan Timur Produksi Senoro-Toili PT. Medco E&P Tomori Sulawesi Sulawesi Tengah Produksi (Lapangan Tiaka) Bawean Camar Resources Canada, Jawa Timur Produksi Lematang PT Medco E&P Lematang Sumatra Selatan Produksi Block A PT Medco E&P Malaka Aceh Pengembangan Simenggaris PT Medco E&P Simenggaris PT Medco E&P
  • 21. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 11 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA Merangin PT Medco E&P Merangin Sumatra Selatan Eksplorasi Bangkanai Bangkanai Petroleum Bangkanai Bangkanai Petroleum Bengara PT Medco E&P Bengara Kalimantan Timur Eksplorasi Nunukan PT Medco E&P Nunukan Kalimantan Timur Eksplorasi Jeruk Medco Straits Services Pte Ltd Jawa Timur Partisipasi Ekonomi CBM Sekayu PT Medco CBM Sekayu Sumatra Selatan Eksplorasi CBM Muralim PT Medco CBM Pendopo Sumatra Selatan Eksplorasi CBM Lematang PT Medco CBM Lematang Sumatra Selatan Eksplorasi Gambar 0.4 Peta Operasional di Wilayah Luar Negeri Table 0.3 Wilayah Operasional Luar Negeri (Sumber: MedcoEnergi Annual Report, 2012) Entitas Anak Kepemilikan Blok Negara Jenis Kontrak Medco Energi US LLC Main Pass 64/65, East Amerika Serikat Lease Agreement
  • 22. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 12 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA Cameron 316/317/318 Medco International Ventures Ltd. Area 47 Libya Exploration and Production Sharing Medco Yemen Amed Ltd. Blok 82 Yaman Production Sharing Agreement-2027 Medco Yemen Arat Ltd. Blok 83 Yaman Production Sharing Agreement-2027 Medco Yemen Malik Ltd. Block 9 Yaman Production Sharing Agreement Medco Oman LLC Service Karim Small Field Oman Service Agreement 1.4.6.Struktur Organisasi dan Kepegawaian Perusahaan 1.4.6.1. Struktur Organisasi Utama PT. Medco E&P Lematang 1.4.6.2. Struktur Organisasi Bidang Produksi PT. Medco E&P Lematang
  • 23. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 13 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA 1.4.6.3. Struktur Organisasi Bidang Maintenance Operasi PT. Medco E&P Lematang 1.4.6.4. Struktur Organisasi Bidang Field Service PT. Medco E & P Lematang
  • 24. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 14 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA 2. BAB II DESKRIPSI PROSES 2.1.Konsep Proses Lapangan Singa Central Processing Plant (CPP) yang berada di Blok Lematang merupakan daerah ekplorasi dan produksi gas alam on-shore yang dioperasikan oleh PT. Medco E&P Lematang. Eksplorasi yang telah dilakukan merupakan kesepakatan bagi hasil dengan SKK Migas (pemerintah) yang sesuai dengan Undang-Undang Minyak dan Gas dan Peraturan Pemerintah yang berlaku. Untuk eksplorasi dan produksi gas alam Singa CPP, PT. Medco E&P Lematang mengoperasikannya dengan sistem kontrak bagi hasil (PSC), dimana pembagian prosentase bagi hasilnya untuk pemerintah sebesar 70% dan kontraktor perseroan sebesar 30% setelah dikurangi untuk pemulihan total biaya produksi (cost recovery). Gas alam yang dieksplorasi dan diproduksi di Lapangan Singa CPP, Lematang merupakan gas alam yang masuk kategori non-associated gas dimana di dalam reservoir hanya terdapat sedikit kandungan atau tidak mengandung crude oil atau hidrokarbon berat (Kidnay & Parrish, 2006). Sumur gas yang tidak terasosiasi ini juga bisa disebut sebagai sumur gas kering (dry gas). Dry gas yang dieksplorasi dari Sumur lapangan Singa ini masih terdapat kandungan komponen hidrokarbon yang lebih berat seperti C2 (etana), C3 (propana), C4 (butana), C5 (pentana), dan C6 (Heksana), tetapi dalam jumlah persen volume yang sedikit, sehingga tidak memberikan pengaruh yang besar dan masih masuk dalam spesifikasi pada pipeline quality gas. Pemrosesan gas alam secara umum di industri digunakan untuk bahan bakar dan bahan baku petrokimia. Pemrosesan raw natural gas diklasifikasikan menjadi tiga bagian yaitu purifikasi, separasi, dan pencairan (liquefaction) (Kidnay & Parrish, 2006). Jika didalam gas alam terkandung impuritas gas asam berupa H2S dalam jumlah sedikit, maka gas H2S ini harus dihilangkan, dibakar pada suhu tinggi, dan dibuang ke atmosfer dalam bentuk SO2 yang tidak berbahaya, proses ini disebut purifikasi. Sedangkan apabila terdapat sejumlah kandungan H2S yang cukup tinggi di dalam gas alam, maka gas H2S harus dihilangkan dan dikonversi menjadi elemental sulfur, proses ini disebut dengan separasi. Beberapa penggunaan sulfur dalam industri antara lain : untuk rubber vulcanization, produksi asam sulfat dan pembuatan black gunpowder (Georgia Gulf Sulfur Corporation, 2005). Untuk kemudahan transportasi, penyimpanan gas alam dalam kuantitas yang tinggi, dan agar ukuran tangki penyimpanan gas alam tidak terlalu besar, maka beberapa perusahaan pengolah gas, mengkonversi gas alam menjadi liquefied natural gas (LNG). Pemrosesan gas alam oleh PT. Medco E&P Lematang di Singa Gas Plant termasuk kedalam proses purifikasi karena kandungan H2S dalam gas alam sebesar 346 ppm-v tidak dimanfaatkan atau dikonversi menjadi elemen sulfur. Gas H2S hanya dioksidasi dalam thermal oxidizer dan kemudian dibuang ke atmosfer. Komposisi gas alam bervariasi dan berbeda-beda pada daerah eksplorasi satu dan daerah lainnya. Spesifikasi gas alam yang dapat dijual setelah melalui serangkaian pemrosesan gas secara umum dapat dilihat dari komposisi dan beberapa kriteria performance. Kriteria performance untuk gas alam ini termasuk yaitu bilangan Wobbe, nilai bakar, total inert, air, oksigen, dan kandungan sulfur. Bilangan
  • 25. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 15 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA Wobbe dan nilai bakar merupakan kriteria paling prinsip karena berkaitan dengan penggunaan gas alam sebagai bahan bakar. Spesifikasi gas alam dalam industri biasanya ditetapkan melalui perjanjian jual beli gas (PJBG) dan harus memenuhi semua kriteria komponen produk yang ditentukan. Spesifikasi untuk pipeline quality gas dapat dilihat di tabel 2.1, tetapi penentuan ini tidakpasti. Table 2.1 Spesifikasi untuk Pipeline Quality Gas MAJOR COMPONENT MINIMUM MOL % MAXIMUM MOL% Methane 75 - Ethane - 10 Propane - 5 Butanes - 2 Pentanes & heavier - 0,5 Nitrogen & other inerts - 3 Carbon dioxide - 2-3 Total diluents gases - 4-5 TRACE COMPONENTS Hydrogen Sulfide 0,25-0,3 g/100 scf (6-7 mg/m ) Total sulfur 5-20 g/100 scf (115-460 mg/m ) Water vapour 4,0-7,0 lb/MM scf (60-110 mg/m ) Oxygen 1,0 % OTHER CHARACTERISTICS Heating value (gross, saturated) 950-1150 Btu/scf (35400-42800 kJ/m3) Liquids Free of liquid water and hydrocarbons at delivery temperature and pressure Solids Free of particulates in amunts deleterious to transmission and utilization equipment Proses eksplorasi gas alam yang dilakukan oleh PT. Medco E&P Lematang di Lapangan Singa, Blok Lematang merupakan proses purifikasi gas alam dari material kontaminan berupa gas asam sampai menjadi sales gas dengan spesifikasi tertentu untuk didistribusikan kepada konsumen (PT. Perusahaan Gas Negara) melalui pipeline berdasarkan perjanjian jual beli gas yang isinya gas harus :  memiliki hidrokarbon dengan dewpoint tidak lebih dari 55oF,  memiliki GHV yang berkisar antara 950 dan 1050 BTU/SCF,  memiliki wobbe index yang berkisar +7% atau -8% dari 1320 BTU/SCF,  mengandung karbon dioksida tidak lebih dari 5% terhadap volume,
  • 26. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 16 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA  mengandung sodium dan potassium tidak lebih dari 0,5 ppm-v,  mengandung H2S tidak lebih dari 8 ppm-v,  mengandung total komponen sulfur tidak lebih dari 30 ppm-v,  mengandung total inerts tidak lebih dari 10% terhadap volume,  mengandung nitrogen tidak lebih dari 5% terhadap volume,  mengandung oksigen tidak lebih dari 1 ppm-v,  mengandung timbal tidak lebih dari 1 ppm-v,  mengandung magnesium tidak lebih dari 2 ppm-v,  mengandung air tidak lebih dari 15 lbs/MMSCF,  mengandung metana tidak kurang dari 80% terhadap volume total reaktan,  mengandung partikulat tidak lebih dari 3 ppm-v dan tidak ada partikulat yang lebih besar dari 10μm.  memiliki tekanan penyerahan dengan tekanan minimum sebesar 700 PSIG dan maksimum sebesar 1050 PSIG. Singa Central Processing Plant memiliki 4 sumur gas yaitu sumur Singa-1, Singa-2, Singa-3, dan Singa-4. Namun, sumur Singa-2 dan Singa-4 tidak beroperasi dikarenakan pada saat pengeboran dan analisis kandungan komposisi gas alamnya terdapat H2S yang tinggi dan apabila dieksplorasi tidak ekonomis. Gas alam yang masih menghasilkan dan menguntungkan dari segi ekonomi adalah sumur Singa-1 dan Singa-3. Kedua sumur gas tersebut termasuk dalam kategori sumur gas HPHT (High Pressure High Temperature) dimana gas yang dihasilkan dari kedua sumur tersebut memiliki tekanan yang tinggi dan suhu yang tinggi. Karakteristik gas alam yang dihasilkan di sumur Singa-1 dan Singa-3 merupakan gas yang tergolong sour gas ditunjukkan dengan kandungan CO2 dan H2S yang cukup tinggi yaitu ±38,41%mol CO2 dan ±350 ppmv H2S. Menurut (Engineering Data Book, 2004) spesifikasi untuk pipeline quality gas dengan parameter komponen CO2 kandungannya sekitar 2- 4%mol sedangkan komponen H2S sekitar 4-16 ppmv. Oleh karena itu, diperlukan unit sistem pengolahan terintegrasi (gas treating) untuk memenuhi spesifikasi gas jual. Untuk treating gas alam dengan kandungan jumlah hidrogen sulfida dan atau karbon dioksida yang tinggi dapat menggunakan proses absorption dengan chemical solvents (e.g., alkanolamines). Jenis alkanolamines yang dipakai oleh PT. Medco E&P Lematang untuk mengolah gas alam Lapangan Singa adalah solven berbasis MDEA. Solven ini bernama Ucarsol yang diproduksi oleh Dow Chemical. Reaksi antara gas asam (CO2 dan H2S) dengan amines dipelajari oleh (Ko & Li, 2000) yaitu mengenai laju reaksi untuk absorbsi CO2 kedalam larutan MDEA. Dari ekperimen yang dilakukan oleh dua peneliti diatas didapatkan sebuah persamaan laju reaksi order dua yatu : (2.1)
  • 27. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 17 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA Dari persamaan 2.1 dapat dijelaskan bahwa seiring kenaikan temperatur reaksi yang terjadi pada kolom absorber maka laju reaksi akan meningkat, sehingga kemampuan absorbsi gas asam (CO2 dan H2S) oleh amines meningkat dan kualitas sales gas meningkat. Dari persamaan 2.1 dapat dibuat profil kecepatan reaksi vs temperatur seperti pada gambar 2.1. Gambar 2.1 Plot persamaan Archenius laju reaksi CO2-MDEA sebagai fungsi temperatur
  • 28. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 18 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA 2.2.Deskripsi Proses Fasilitas Proses pengolahan gas alam secara keseluruhan dari Singa Gas Plant dapat ditunjukkan pada Gambar 2.1. Proses utama yang berada di fasilitas pengolahan Singa CPP adalah proses terintegrasi yang mencakup Gas Gathering and Gas-Liquid Separation (Sistem Flowline Manifold dan Sistem Pemisahan berdasarkan fase cair dan fase gas), Acid Gas Removal Unit (Amine Sistem dan Membran Sistem), Dehydration Unit,dan Thermal Oxidizer Unit.Pada Wellhead Singa-1 tercatat gas dengan flowrate ±20 MMSCFD keluar pada tekanan ±5300 Psig pada suhu ±320oF, sedangkan pada Wellhead Singa-3 gas dengan flowrate ±45 MMSCFD keluar pada tekanan ±4700 Psig pada suhu ±340oF. Gas dari kedua sumur tersebut kemudian diturunkan tekanannya menggunakan Choke Valve yang terletak diatas wellhead masing-masing hingga tekanan ±1200 Psig. Akibat penurunan tekanan tersebut maka gas juga mengalami penurunan suhu hingga ±270oF. Choke Valve tersebut dikontrol oleh Wellhead Controller Pressure (WHCP) yang dapat dikendalikan secara otomatis dari Control Room
  • 29. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 19 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA menggunakan DCS (Distributed Control System) yang dapat dimonitor secara realtime. Aliran Gas dari Singa-1 dan Singa-3 tersebut kemudian dialirkan menggunakan pipa 12‖ menuju Flowline Manifold (31-ZZZ-507) untuk proses gas gathering atau penggabungan aliran. Raw gas kemudian masuk kedalam production manifold lalu dialirkan menuju inlet separator (31-MBD-127) dan bila diperlukan untuk pengecekan raw gas juga dapat dialirkan menuju test manifold. Didalam inlet separator akan terjadi pemisahan antara dua fasa (gas-cair). Komponen air yang ada didalam raw gas, dengan prinsip settling gravity, maka air akan terkondensasi, ditampung di bagian bawah vessel, sedangkan raw gas yang terbebas dari liquid akan keluar dari bagian atas vessel. Kemudian aliran raw gas dari atas vessel dan liquid dari bawah vessel dialirkan menuju inlet cooler (31-HAL-201). Keberadaan kandungan H2O dalam raw gas akan mengurangi nilai panas atau bakar. Selain itu, dengan keberadaan juga berpotensi membentuk kristal gas hydrate pada kondisi diatas titik beku air yang bisa menyebabkan plugging pada pipeline dan meningkatkan pressure drop pada aliran pipa. Untuk analisis laboratorium mengenai kemungkinan adanya condensate atau hidrokarbon berat dari raw gas yang keluar dari sumur, maka gas dialirkan juga menuju ke test manifold. Suhu keluar dari test manifold masih cukup tinggi, maka raw gas dimasukkan terlebih dahulu di dalam inlet cooler (31-HAL-201) sehingga suhunya turun menjadi 120oF yang bertujuan untuk mendekati kondisi operasi dari Acid Gas Removal Unit (membran dan amine). Dengan adanya penurunan suhu, sebagian dari kandungan gas ada yang terkondensasi. Kemudian untuk memisahkan cairan yang terkondensasi dari gas, raw gas dimasukkan ke dalam test separator (31-MBD-102). Awalnya, test separator ini difungsikan sebagai pengambilan sampling kondensat. Namun, seiring berjalannnya waktu saat ini tidak terdapat kondensat dalam jumlah yang banyak, sehingga sekarang test separator hanya difungsikan untuk membantu kinerja dan mengurangi beban pada production separator (31- MBD-101). Inlet cooler akan mendinginkan tiga aliran yaitu raw gas dan liquid dari inlet separator serta raw gas dari test manifold. Proses pendinginan tersebut dilakukan hingga temperatur 120oF, bertujuan untuk mendekati kondisi operasi pada proses amine unit. Penurunan suhu menyebabkan aliran raw gas yang telah dipisahkan sebelumnya di inlet separator dan raw gas yang berasal dari test manifold, maka sebagian gas (H2O) ada yang terkondensasi menjadi cairan. Untuk memisahkan fase gas dari liquid nya akibat penurunan suhu dari inlet cooler, maka raw gas (from inlet separator) dialirkan menuju production separator,sedangkan raw gas (fromtest manifold) dialirkan menuju testseparator. Cairan (H2O) yang terkondensasi didalam dua separator tersebut, kemudian akan bergabung dengan aliran liquid inlet separator yang telah didinginkan di inlet cooler. Ketiga aliran liquid yang bercampur menjadi satu tersebut merupakan produced water. Aliran produced water tersebut dapat ditunjukkan dengan garis warna biru pada [Gambar 2.1]. Produced water tidak dapat langsung dibuang ke lingkungan tanpa dilakukan treatment,karena produced water tersebut masih mengandung gas H2S terlarut, padatan terlarut, Chemical Oxygen Demand (COD) yang tinggi dan berpotensi mencemari lingkungan. Oleh karena itu, dilakukan pretreatment produced water dengan menggunakan H2S
  • 30. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 20 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA Stripper. Dimungkinkan air yang keluar dari H2S stripper itu masih mengandung komponen pencemar, sehingga perlu diolah terlebih dahulu didalam Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL), dimana IPAL tersebut dioperasikan oleh PT. ASRY AmanahTimur. Raw gas yang dihasilkan dari production separator dan test separator,kemudian akan bergabung menjadi satu aliran menuju gas filter (35-MAJ-103). Didalam gas filter terjadi pemisahan partikel padat yang terdapat dalam raw gas, dimana gas filter tersebut memiliki ukuran filter sebesar 10μm. Raw gas yang bebas dari partikel padat selanjutnya dialirkan menuju sistem Acid Gas Removal Unit (AGRU) yang bertujuan untuk mengurangi kandungan acid gas (gas sweetening process). Terdapat dua sistem AGRU yang digunakan di Singa CPP, yaitu amine system dan membran system. Sehingga ±45 MMSCFD raw gas masuk ke dalam AGRU-membran unit dan ±48 MMSCFD mengalir ke amine system. Amine unit akan menghasilkan sweet gas, tetapi sweet gas tersebut masih mengandung H2O (jenuh) akibat proses aborbsi CO2 dan H2S menggunakan solven amine. Untuk mengurangi kandungan H2O dalam sweet gas¸maka gas tersebut dialirkan menuju dehydration unit (DHU). Sementara itu, gas keluaran dari membrane unit masih mengandung kadar H2S yang belum memenuhi spesifikasi gas jual sehingga gas perlu dilewatkan ke H2S Scavenger. Gas keluaran dari H2S Scavenger dan Dehydration Unit akan bergabung menjadi satu sebagai sales gas. Selain menghasilkan sales gas, amine unit dan membran unit juga menghasilkan acid gas. Sebelum dibuang ke lingkungan, acid gas tersebut dilakukan pembakaran atau oksidasi di thermal oxidizer dan flare system. Sales gas yang dihasilkan dari CPP Singa juga diambil sebagian kecil ±2.3 MMSCFD yang digunakan sebagaifuel gas. Fuel gas tersebut digunakan sebagai bahan bakar Gas Turbine Generator (GTG), stripping agent dan gas blanketing. Sebelum dikirim menuju Pagardewa Station, maka sales gas yang dihasilkan oleh CPP Singa dilakukan metering system menggunakan orifice. Sales gas yang telah dilakukan metering, kemudian akan bercampur dengan gas dari SSE (South Sumatra Extension) dalam satu pipeline untuk dikirim menuju Pagardewa station (±42 km - 12‖). Sesampainya di Pagardewa station, maka dilakukan sales gas mettering menggunakan sistem ultrasonik. Sales gas yang telah dilakukan proses metering, kemudian dialirkan menuju receiver station milik Perusahaan Gas Negara (PGN). 2.2.1.Gas-Liquid Separation Gas-liquid separation merupakan proses pretreatment awal gas alam untuk memisahkan cairan atau liquid dalam kandungan raw gas, sehingga gas yang akan diolah di Acid Gas Removal Unit (AGRU) telah bersih dari kontaminan liquid. Pemisahan cair – gas melibatkan beberapa alat, yaitu inlet separator,production separator,test separator.Ketiga separator tersebut menggunakan separator horizontal karena jumlah kandungan liquid (jenuh atau saturated) dalam raw gas tinggi. Dari segi dimensi, horizontal separator memiliki ukuran (luas permukaan) yang lebih kecil daripada vertikal separator, tetapi membutuhkan ruang yang lebih besar, sehingga horizontal separator sering digunakan di onshore. Sedangkan vertikal separator sering digunakan di offshore. Semakin rendah flowrate gas yang masuk ke dalam separator, maka akan meningkatkan waktu tinggal dan pemisahan gas-cair menjadi lebih efektif. Dengan luas permukaan yang lebih besar, maka pengontrolan ketinggian liquid (liquid level) lebih mudah dan cenderung lebih stabil. Dalam setiap
  • 31. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 21 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA separator tersebut terjadi empat mekanime pemisahan, yaitu 1. Primary Separation Primary separation menggunakan perbedaan momentum gas-liquid sebagaidriving force dalam mekanisme pemisahan. Perbedaan momentum terebut disebabkan ketika gas yang masuk kedalam separator akan bertumbukan dengan inlet wall atau baffle, sehingga akibat dari tumbukan tersebut, maka liquid akan mempunyai momentum yang lebih rendah dibandingkan gas dan akhirnya terbentuk liquid droplet yang akan ditampung dalam liquid collecting section. 2. Gravity Settling Gravity settling menggunakan prinsip gaya gravitasi, dimana gas pada kecepatan rendah didalam separator (turbulensi minimal), maka sejumlah masa liquid (jenuh) dengan berat molekul yang lebih tinggi dari gas akan jatuh ke bawah separator membentuk liquid dropplet dan akan ditampung oleh liquid collection section. 3. Coalescing Pada bagian atas separator terdapat coalescing section dalam bentuk mesh pad. Didalam coalescing section, gas akan terjebak didalam saluran – saluran kecil yang berkelok-kelok didalam mesh pad dan pada akhirnya titik-titik embun atau liquid akan terperangkap dan ditampung sementara. 4. Liquid Collection Liquid collection section merupakan salah satu bagian yang ada didalam separator yang berfungsi untuk sejumlah liquid. Jika terdapat sejumlah air yang volumenya besar, maka pada bagian bawah horizontal separator dilengkapi dengan ―boot‖ yang berfungsi untuk memisahkan air dari kondensat atau hidrokarbon berat (jika ada) karena ketika air dan kondensat bercampur, air yang mempunyai berat molekul yang lebih besar akan berada dilapisan bawah. Di CPP Singa, hanya production separator saja yang dilengkapi dengan boot. 2.2.2.Unit Penghilangan Gas Asam (AGRU) Raw gas yang berasal dari production separator (31-MBD-101) dan test separator (31- MBD- 102), kemudian dialirkan menuju gas filter. Raw gas dengan kondisi flowrate ±93 MMSCFD, temperatur 119oF, dan tekanan 1235 psig masuk kedalam gas filter (35-MAJ- 103). Didalam gas filter terjadi pemisahan gas dari partikulat padat, yang mana komponen filternya terbuat dari serat kain katun atau nilon yang memiliki ukuran pori 10μm. Gas yang telah bersih dari komponen liquid dan padatan, maka siap untuk proses sweetening gas.
  • 32. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 22 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA 2.2.3.Unit Membran Gambar 2.2 Skema Membran Unit Raw gas yang diolah dalam unit membran masuk ke dalam gas/gas exchanger (35- HBG-281) pada temperatur 119oF dan tekanan 1230 psig akan mengalami pertukaran panas. Raw gas didalam gas exchanger mengalami pendinginan hingga suhu 87oF, karena didinginkan oleh aliran gas yang berasal dari residu membran Skid package 1st stage. Setelah mengalami pendinginan, raw gas dimasukkan kedalam 1st stage filter colescer (35-MAJ-181). Akibat dari pendinginan, dimungkinkan sebagian dari raw gas ada yang terkondensasi, sehingga setelah keluar dari filter coalescer, gas dalam kondisi kering. Gas yang telah kering kemudian dipanaskan dalam 1st stage electric heater (35-NAP-681) sampai 109oF. Pemanasan tersebut bertujuan untuk menyesuaikan temperatur raw gas yang akan masuk kedalam membran. Sebelum gas masuk ke dalam membran, maka raw gas akan masuk ke dalam 1st stage guard bed (35- MBA-182) dan 1st stage particle filter (35-MAJ-183). Guard bed dan particle filter berfungsi untuk mengadsorbsi komponen hidrokarbon berat dan partikel padat yang masih terbawa dalam raw gas.
  • 33. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 23 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA Raw gas yang telah terbebas dari liquid, hidrokarbon berat, dan padatan akan memasuki 1st stage membran skid package pada kondisi tekanan 1209 psig dan temperatur 109oF. membran skid package yang digunakan di CPP Singa ini merupakan membran dengan jenis modul spiral wound. Skid membran terdiri dari dua bank yaitu Bank A dan Bank B. Masing-masing Bank terdiri dari dua paket membran A1 dan A2 serta B1 dan B2 dengan masing-masing paket berisi 7 tabung, sehingga terdapat 28 tabung dalam satu skid membran. Didalam setiap satu tabung terdapat spiral wound membran yang dilengkapi dengan insulator dan 4 nozzle. Empat nozzle dalam satu tabung membran adalah  Satu nozzle inlet gas umpan,  Satu nozzle outlet gas residu,  Dua nozzle outlet gas permeat. CPP Singa menggunakan elemen Separex Membrane (UOP Licensor), dimana material penyusun membran berasal dari Cellulose Acetate (CA). Lembaran membrane Celluose Acetate dalam bentuk Flatsheet kemudian akan disusun bersama lapisan feed spacer & permeate spacer. Aliran gas yang masuk kemudian akan mengalir sepanjang feed spacer, kemudian gas CO2 & H2S yang memiliki permeabilitas yang lebih tinggi dibandingkan CH4 kemudian akan terpermeasi ke dalam membrane dan akhirnya acid gas yang terpermeasi akan masuk permeate spacer dan kemudian mengalir keluar mealui nozzle outlet gas permeate. Sedangkan gas CH4 karena tidak terdifusi di dalam membrane tersebut kemudian mengalir menuju outlet gas residu. Unit membran dapat mengurangi kandungan CO2 dan H2S pada gas umpan dari sekitar 38,4 % mol menjadi 4% mol dan 346 ppm-v ke 18 ppm-v, dan menghasilkan gas residu sekitar 24,7 MMSCFD yang kemudian masuk ke gas/gas exchanger sehingga mengalami pemanasan hingga suhu 111oF. Gas residu yang dihasilkan oleh unit membrane masih mengandung H2S sekitar 18 ppm-v, tetapi dengan spesifikasi tersebut belum memenuhi syarat sebagai sales gas ( H2S sekitar 4 ppm- v). Oleh karena itu gas residu yang keluar dari gas/gas exchanger akan masuk ke dalam H2S scavenger. CPP Singa mempunyai dua buah H2S Scavenger (35-MBA- 187A/B), dimana hanya satu buah yang beroperasi. Sementara itu, H2S Scavenger yang lain disiapkan sebagai cadangan apabila yang sedang beroperasi ingin diperbaiki atau di maintainance. Didalam H2S Scavenger tersebut berisi komponen adsorben zinc oxide (ZnO). Zinc oxide akan mengabsorbsi H2S dengan mekanisme reaksi dibawah ini : ZnO(s) + H2S(g) ZnS(s) + H2O(l) (2.2) Gas yang keluar dari H2S Scavenger, kemudian siap untuk digabung bersama sweet gas yang berasal dari DHU untuk menjadi sales gas.
  • 34. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 24 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA 2.2.4.Unit Amine System Unit amine merupakan salah satu unit yang terintegrasi dimana unit tersebut berfungsi untuk memurnikan raw gas menjadi sweet gas. Pada amine absorber (35-MAF- 104), raw gas yang mengandung acid gas (CO2 dan H2S) akan mengalami proses absorbsi dengan pelarut amine. Raw gas yang masuk melalui bagian bawah kolom akan mengalami kontak pertama kali dengan semi - lean amine yang masuk melalui bagian tengah kolom absorber, kemudian terjadi kontak dengan lean amine pada bagian atas kolom absorber. Akibat dari kontak antar fasa dalam proses absorbsi tersebut, maka rich amine yang keluar dari bawah absorber kaya akan CO2 dan H2S, sedangkan sweet gas yang keluar dari puncak kolom absorber mengandung ≤ 4%mol CO2 dan ≤ 4 ppm H2S. Meskipun, sweet gas tersebut telah memenuhi spesifikasi produk (dari segi kandungan gas asam), tetapi sweet gas tersebut masih jenuh dengan air. Sehingga, sweet gas tersebut kemudian perlu diproses kembali didalam dehydration unit (DHU) dan menghasilkan sales gas yang memiliki water content ≤ 8 lbm/MMSCF.  Amine Absorber ± 48 MMSCFD Feed gas masuk pada kondisi 117oF dan 1194 psig masuk melalui bagian bawah kolom absorber. Kemudian gas tersebut akan terjadi kontak pertama kali dengan semi lean amine yang masuk melalui bagian tengah kolom absorber. Semi lean amine dengan flowrate ±73234.7 BPD pada tekanan 1193 psig dan temperatur 173oF. Setelah terjadi kontak dengan semi - lean amine, kemudian feed gas akan mengalami kontak dengan ±11393.6 BPD lean amine pada kondisi tekanan 1191 psig dan temperatur 129oF melalui bagian puncak absorber.
  • 35. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 25 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA Gambar 2.3 Skema Amine Unit Kontak antar feed gas dengan amine dikontakkan secara counter current. Jenis pelarut yang digunakan disistem amine unit CPP Singa adalah Ucarsol. Ucarsol merupakan salah satu nama dagang amine (MDEA) yang diproduksi oleh Dow Chemical. Amine yang kontak dengan feed gas, maka amine akan bereaksi dengan gas asam sesuai dengan reaksi dibawah ini : Reaksi diatas merupakan reaksi eksotermis, sehingga reaksi tersebut akan menghasilkan panas. Akibat dari panas reaksi yang dihasilkan, maka sweet gas dan richamine yang keluar meninggalkan absorber akan memiliki suhu yang lebih tinggi dibanding masuk absorber. Sweet gas dari absorber didinginkan hingga 115oF oleh sweet gas cooler (35-HAL-210) dan kemudian masuk ke dalam sweet gas KO drum (35-MBD- 108). Pendinginan dan pemisahan yang terjadi di sweet gas KO drum bertujuan untuk merecovery kemungkinan solven amine yang kondisinya jenuh didalam sweet gas, sehingga setelah dipisahkan didalam KO drum, sweet gas yang keluar
  • 36. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 26 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA tidak mengandung solven. Solven amine yang terkondensasi dan terpisah didalam KO drum, makan akan dicampurkan dengan rich amine yang keluar melalui bagian bawah kolom absorber.  Amine Regenerator Rich amine yang keluar melalui bagian bawah kolom, kemudian akan bercampur dengan solven amine yang terkondensasi didalam KO drum. Rich amine tersebut diturunkan tekanannya hingga 13 psig. Akibat dari penurunan tekanan tersebut, maka rich amine akan memasuki daerah dua fase (flashing). Peristiwa flashing tersebut terjadi didalam amine flash column (35- MBF-105). Didalam amine flash terjadi pemisahan sebagian gas (CO2 dan H2S) dari solven amine (cair). Gas asam akan keluar melalui puncak kolom dan kemudian didinginkan hingga 140oF oleh condenser (35-HAL-203). Pendinginan acid gas bertujuan untuk merecovery solven yang terdapat didalamnya. Solven yang terkondensasi akan ditampung didalam accumulator (30-MBD-106), sedangkan acid gas akan keluar dari puncak akumulator. Selanjutnya acid gas dialirkan ke thermal oxidizer unit (35-EZZ-603) untuk dibakar dengan fuel gases agar mendapatkan emisi dengan kadar yang diijinkan sesuai peraturan sebelum dilepas ke atmosfer. Solven yang keluar dari bawah akumulator kemudian dipompa menggunakan reflux pump (35-PBA-332A/B) menuju amine flash column sebagai aliran recycle. Amine yang keluar dari bawah amine flash column mempunyai kandungan acid gas relatif lebih sedikit dari rich amine yang keluar dari bawah kolom absorber. ±86158.5 BPD amine yang keluar dari bawah amine flash kemudian aliran tersebut dipecah menjadi dua aliran yaitu ±73234.7 BPD menuju semi - lean pumps (35-PBA-331A/B/C) untuk kemudian dimasukkan kembali kedalam amine absorber dan ±12923.8 BPD akan dipompa oleh rich pumps (35-PBA-333A/B) menuju lean/rich exchanger (35-HBG-204). Lean/rich exchanger didalam CPP singa merupakan plate and frame heat exchanger. Didalam lean/rich exchanger akan terjadi pertukaran panas antara lean amine dari bawah regenerator dengan rich amine yang akan masuk ke regenerator. Akibat pertukaran panas tersebut, temperatur rich amine akan meningkat dari 168oF menjadi 218oF sedangkan temperatur lean amine akan mengalami penurunan dari 259oF menjadi 186oF. Rich amine yang telah mengalami pemanasan kemudian akan masuk kedalam amine regenerator (35- NAF-107). Didalam amine regenerator akan terjadiproses pemisahan acid gas dari rich amine yang lebih sempurna bila dibandingkan didalam amine flash. Rich amine yang masuk ke dalam amine regenerator kemudian dipanaskan didalam reboiler (35-HBC-205). Sumber panas yang digunakan pada reboiler adalah minyak bakar (hot oil). Didalam reboiler, rich amine dipanaskan hingga temperatur 250oF, sehingga CO2 dan H2S akan menguap dan terpisah dari rich amine. Penguapan acid gas tersebut disebabkan CO2 dan H2S jauh lebih volatile dibandingkan amine. Pemanasan amine dijaga pada range temperature 250oF - 260oF supaya amine tidak mengalami degradasi. Acid gas
  • 37. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 27 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA yang keluar dari atas regenerator akan direcycle kembali ke amine flash, sedangkan rich amine yang keluar dari bawah kolom regenerator telah bersih dari acid gas disebut sebagai lean amine. Didalam proses regenerasi, akibat adanya pemanasan dari reboiler, maka dimungkinkan adanya penguapan amine. Sehingga, didalam amine regenerator dilengkapi dengn sistem amine make- up (penambahan amine). Larutan amine make-up berasal dari amine sump vessel (35-MBH-402) dan amine storage tanks (35-ABC-401). Jika suatu saat amine harus ditambahkan, maka amine yang berada didalam amine sump vessel dan amine storage tanks akan dipompa menuju amine sump filter (35- MAJ-110) oleh amine sump pump (35-PBH-336) dan amine transferpumps (35-PBH-335A/B). Setelah dipompa dan disaring, kemudian dialirkan masuk menuju kolom regenerator sebagai make-up amine. Larutan lean amine panas keluar dari bagian bawah regenerator dan mengalir menuju lean/rich amine exchanger dengan bantuan lean booster pump (35-PBA-337A/B) dan terjadi pertukaran panas dengan rich amine dingin dari flash column. Lean Amine didinginkan lebih lanjut hingga temperatur 125°F pada lean cooler (35-HAL-202). Lean amine yang telah didinginkan pada lean cooler kemudian mengalir menuju amine absorber (35-MAF-104). Sebelum memasuki absorber, 10% dari aliran lean amine dari booster pump, dialirkan menuju amine partikulat pre-filter (35-MAC-108) oleh (35-FIC-712), dan 40% dari aliran ini akan dialirkan munuju amine charcoal filter (35-MAC-109) dan amine partikulat after filter (35-MAC-111) untuk memisahkan semua partikulat kontaminan. Larutan lean amine 40% ini akan digabungkan lagi dengan 60% lean amine dari amine partikulat pre-filter (35-MAC-108). Selanjutnya 90% aliran sisa akan bergabung dengan 10% aliran keluaran dari sistem filtrasi. Setelah semua lean amine bersih dari kontaminan partikulat padat, kemudian lean amine akan dialirkan menuju absorber oleh lean pumps (35-PBA-334A/B). Lean pumps merupakan pompa jenis centrifugal yang menaikkan tekanan lean amine dari tekanan 140 psig hingga tekanan 1282 psig yang akan masuk ke dalam absorber. Didalam CPP Singa, proses sweetening gas terdiri dari dua unit yaitu membrane unit dan amine unit. Dari 93 MMSCFD gas, maka 45 MMSCFD akan diolah di membrane unit, sedangkan 48 MMSCFD akan diolah di amine unit.  Amine AntifoamInjection System Foaming merupakan salah satu permasalahan yang terjadi didalam operasional. Foaming disebabkan oleh terjadinya perubahan kimia permukaan pada larutan amine. Faktor-faktor penyebab foaming pada larutan amine dapat diindikasikan dari peningkatan viskositas amine dan turunnya tegangan permukaan amine. Foaming pada larutan amine biasanya disebabkan oleh berbagai kontaminan dibawah ini : - Hidrokarbon cair - Corrosion inhibitor (surfaktan) - Oil and greace (pelumas-pelumas yang digunakan dalam rotating equipment) - Suspended solid and particulat - Degraded amine
  • 38. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 28 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA - Improper make-up water (penambahan air yang berlebihan) Foaming berpotensi menyebabkan amine loss dan methane loss, sehingga dapat mengakibatkan sales gas off-spec. Untuk mengatasi foaming tersebut, maka didalam aliran amine diinjeksikan antifoam. Lokasi injeksi antifoam adalah sebagai berikut : 1. Suction of reflux pumps (35-PBA-332A/B) 2. Suction of rich pumps (35-PBA-333A/B) 3. Suction of lean pumps (35-PBA-334A/B) 2.2.5.Unit Dehidrasi (Dehydration Unit) Gambar 2.4 Skema Dehydration Unit (DHU)
  • 39. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 29 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA Gas Olahan keluaran absorber amina masih mengandung air didalamnya. Oleh karena itu, air tersebut harus dipisahkan dari gas melalui unit dehidrasi yang menggunakan triethylene glikol (TEG) sebagai agen dehidrasi. Unit ini terdiri dari 2 bagian yaittu dehidrasi dan regenerasi. 2.2.6.TEG Absorbers Dehidrasi gas umpan dilakukan dengan mengalirkan gas umpan dari sweet gas KO Drum secara counter current dengan TEG pada tekanan gas umpan yang tinggi. Gas yang basah akan melewati sebuah integral scrubber knocking out, Large moisture droplets, sementara gas yang lebih kering melewati mist pad pada bagian atas kontaktor untuk memperkecil kehilangan pelarut glikol. Gas dengan kandungan air 8 lb/MMScfd selanjutnya akan mendinginkan Lean TEG dengan suhu kontak sekitar 25oF didalam gas-glikol heatexchanger (36-HBG-206). Rich TEG (93,72%w) bertekanan 1183 psig meninggalkan bagian bawah kontaktor TEG dan kemudian mengalami flash sampai bertekanan 85 psig hingga selanjutnya mengalir menuju ke glikol still coloumn (36-HBA- 209). 2.2.7.TEG Regeneration System Rich TEG (93,72% w) pada tekanan 1183 psig meninggalkan bagian bawah glikol kontaktor, untuk selanjutnya mengalami flash hingga mencapai tekanan 85 psig dan kemudian mengalir menuju glikol flash separator (36-MBD-115) melalui pengontrol ketinggian 369 LV-112A. Sebagian besar gas asam dan hidrokarbon tak larut terpisahkan dari TEG didalam flash drum. Rich TEG (yang masih mengandung air) keluaran flash drum memasuki sistem filtrasi 2 tahap, yaitu TEG partikulat filter (36-MAC-116) untuk memisahkan partikel yang berukuran lebih besar dari 5 mikron dan TEG karbon filter (36-MAC117) untuk memisahkan kontaminan hidrokarbon berat yang tak terlarut dan komponen-komponen organik lainnya. Rich TEG dengan kadar air yang telah berkurang selanjutnya mengalir menuju hot glikol/glikol exchanger (36-HBG-207A) yang diatur dengan pengontrol ketinggian pada flash drum. Rich TEG dipanaskan hingga suhu 335oF melalui pengontakkan dengan lean TEGpanas keluaran glikol reboiler surge tank (35-MBD-113). Rich TEG yang telah mengalami pemanasan ini, lalu masuk ke dalam low pressure still colomn (36-HBA-209). Didalam TEG still coloumn, Air sisa dan sejumlah hidrokarbon akan terevaporasi keluar dari glikolo akinat panas yang dihasilkan dari still colomn packing. TEG memasuki reboiler akan dipanaskan hingga mancapai suhu dibawah suhu penguapan glikol, tetapi tetap mampu menguapkan sejumlah komponen tertentu. Lean TEG pada temperatur 385oF, kemudian mengalir menuju surge vessel diujung reboiler, dimana ketinggian cairan diatur dengan menggunakan weir. TEG kemudian akan mengalir dengan bantuan gravitasi dari reboiler menuju shell/hot glikol/glikol exchanger (36-HBG-207A) dan cold glikol/glikol exchanger (36-HBG-207B), dimana TEG akan didinginkan hingga suhu 170oF melalui pertukaran panas dengan rich TEG. Larutan Lean TEG keluar dari pertukaran panas dan mengalir dengan bantuan gravitasi menuju lean TEG pumps (36-PBA-337A/B). Lean TEG ini selanjutnya akan dipompa menuju gas/glikol exchanger (36-HBG-206) untuk mengalami pendinginan dengan suhu 138oF melalui cross
  • 40. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 30 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA exchanger dengan gas kering dari kontaktor TEG. Lean TEG yang sudah dingin kemudian mengalir menuju bagian atas traykontaktor. 2.2.8.Unit Oksidasi Termal (Thermal Oxidizer) Gambar 2.5 Skema Thermal Oxidizer Unit Permeate gas dan acid gas yang mengandung gas H2S dan CO2 tidak dapat langsung dibuang ke lingkungan bebas karena paparan H2S dan CO2 sangat berbahaya bagi manusia dan lingkungan sekitar. Sehingga, acid gas dan permeate gas akan dioksidasi (reaksi pembakaran) didalam thermal oxidizer unit. Reaksi pembakaran didalam thermal oxidizer membutuhkan panas yang berasal dari pembakaran fuel gas dengan udara. Sebelum digunakan sebagai bahan bakar, fuel gas dan udara dicampur terlebih dahulu di dalam mixer. Kemudian dialirkan menuju burner. Campuran fuel gas dan udara tersebut kemudian didorong oleh udara yang berasal dari force draft fan (37-CBE-325A/B). Ketika reaksi pembakaran berlangsung, maka secara bersamaan gas asam yang masuk ke dalam thermal oxidizer mengalami oksidasi sesuai dengan persamaan dibawah ini: Untuk mencapai proses oksidasi yang sempurna, maka thermal oxidizer dioperasikan pada temperatur 1400–1600oF, tetapi untuk alasan keamanan TOx akan otomatis shutdown bila suhunya mencapai 1900oF. Setelah mengalami proses oksidasi, maka akan dihasilkan flue gas yang mengandung CO2, SO2, dan H2O. Flue gas yang keluar melalui stack masih memiliki temperatur yang tinggi, sehingga flue gas dialirkan ke Waste Heat Recovery Unit (WHRU) (37-EBN-611) oleh induced draft fan (37-CBE-326). Panas dari flue gas akan digunakan untuk memanaskan media
  • 41. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 31 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA pemanas hot oil yang digunakan didalam amine reboiler, kemudian flue gas akan dikembalikan lagi ke stack dan dibuang ke lingkungan. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11. 12. 13. 14. 15. 16.
  • 42. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 32 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA 17. BAB III SPESIFIKASI ALAT 17.1. Alat Utama 17.1.1. Pressure Vessel 1. Nama Alat : Production Separator Kode Alat : 31-MBD-101 Dimensi Alat Diameter Dalam (mm) : 1412 (Drum), 457 (Boot) Panjang (mm) : 457 (Drum), 1017 (Boot) Desain Temperatur (°f ) :170 Desain Tekanan (Psig) :1315 Bahan Insulasi Alat/Tebal Insulasi : - Material Alat : Carbon Steel Nace + Alloy 825 Cladded 2. Nama Alat : Production Separator Kode Alat : 31-MBD-101 Dimensi Alat Diameter Dalam (mm) : 1412 (Drum), 457 (Boot) Panjang (mm) : 457 (Drum), 1017 (Boot) Desain Temperatur (oF) 170 Desain Tekanan (Psig) 1315 Bahan Insulasi Alat/Tebal Insulasi : - Material Alat : Carbon Steel Nace + Alloy 825 Cladded 3. Nama Alat : Production Separator Kode Alat : 31-MBD-101 Dimensi Alat Diameter Dalam (mm) : 1412 (Drum), 457 (Boot) Panjang (mm) : 457 (Drum), 1017 (Boot) Desain Temperatur (oF) 170 Desain Tekanan (Psig) 1315 Bahan Insulasi Alat/Tebal Insulasi : - Material Alat : Carbon Steel Nace + Alloy 825 Cladded 4. Nama Alat : Production Separator
  • 43. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 33 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA Kode Alat : 31-MBD-101 Dimensi Alat Diameter Dalam (mm) : 1412 (Drum), 457 (Boot) Panjang (mm) : 457 (Drum), 1017 (Boot) Desain Temperatur (oF) 170 Desain Tekanan (Psig) 1315 Bahan Insulasi Alat/Tebal Insulasi : - Material Alat : Carbon Steel Nace + Alloy 825 Cladded 5. Nama Alat : Production Separator Kode Alat : 31-MBD-101 Dimensi Alat Diameter Dalam (mm) : 1412 (Drum), 457 (Boot) Panjang (mm) : 457 (Drum), 1017 (Boot) Desain Temperatur (oF) 170 Desain Tekanan (Psig) 1315 Bahan Insulasi Alat/Tebal Insulasi : - Material Alat : Carbon Steel Nace + Alloy 825 Cladded 6. Nama Alat : Sweet Gas KO Drum Kode Alat : 31-MBD-108 Dimensi Alat Diameter Dalam (mm) 1000 Panjang (mm) : 2400 Desain Temperatur (oF) 150 Desain Tekanan (Psig) 1315 Bahan Insulasi Alat/Tebal Insulasi : - Material Alat : KCS + Internal Coating 7. Nama Alat : Accumulator Kode Alat : 31-MBD-106 Dimensi Alat Diameter Dalam (mm) : 2100 Panjang (mm) : 2800 Desain Temperatur (oF) 190 Desain Tekanan (Psig) 75 Material Alat : Stainless Steel 304 L 8. Nama Alat : Glycol Flash Separator Tipe : Horizontal Kode Alat : 31-MBD-115 Dimensi Alat Diameter Luar (mm) : 914,4
  • 44. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 34 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA Panjang (mm) : 3048 Desain Temperatur (oF) 250 Desain Tekanan (Psig) 150 Tebal Insulasi (inch) : 1 ½ Kapasitas Alat (gal) 250 Material Alat : Carbon Steel 9. Nama Alat : H2S Scavenger Kode Alat : 31-MBA-187A/B Dimensi Alat Diameter Dalam (mm) 1525 Panjang (mm) : 8895 Desain Temperatur (oF) : 160 (maks), 50 (min) Desain Tekanan (Psig) 1315 Material Alat : Carbon Steel 17.1.2. Column 1. Nama Alat : Amine Absorber Kode Alat : 35 MAF-104 Dimensi Alat Diameter Dalam (mm) : 1220 (Top), 1830 (Bottom) Panjang (mm) : 15865 (Top), 25285 (Bottom) Desain Temperatur (oF) : 250 (maks), 68 (min) Desain Tekanan (Psig) 1315 Bahan Insulasi : Polipropilen Tebal Insulasi (inch) 1 Material Alat : KCS + 304 L Cladded (Top), KCS (Bottom) 2. Nama Alat : Amine Regenerator Kode Alat : 35-NAF-107 Dimensi Alat Diameter Dalam (mm) 1220 Panjang (mm) : 34770
  • 45. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 35 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA Desain Temperatur (oF) 310 Desain Tekanan (Psig) 75 Bahan/Tebal Insulasi (inch) : H/2,5 Material Alat : KCS + 304 L Cladded (Top), KCS(Bottom) 3. Nama Alat : Glycol Contactor Kode Alat : 36-MAF-112 Dimensi Alat Diameter Dalam (mm) : 914,4 Panjang (mm) : 9144 Desain Temperatur (oF) 280 Desain Tekanan (Psig) 1315 Material Alat : Carbon Steel (Top), Carbon Steel(Bottom) 17.1.3. Heat-Cooling Devices 1. Nama Alat : Inlet Cooler Tipe : Forced Draft Kode Alat : 31-HAL-201A/B/C Duty (MMBTU/Hr) : 22,26 (A); 9,66 (B); 6,27 (C) Desain Temperatur (oF) 300 Desain Tekanan (Psig) : 1315 (A,B), 135 (C) Motor Rating (HP) : 50 x 2 (A), 40 x 2 (B & C) Material Alat : Duplex aluminium (Tube), Duplex (Header) 2. Nama Alat : Solven Amine Lean / Rich Exchanger Tipe : Plate and Frame Kode Alat : 35-HZZ-204 Duty (MMBTU/Hr) : 11,3 Desain Temperatur (oF) : 390 (Hot & Cold) Desain Tekanan (Psig) : 260 (Hot & Cold) Motor Rating (HP) : - Material Alat : 316 L SSS (Transfer Plate),Killed CS (Frame)
  • 46. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 36 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA 3. Nama Alat : Sweet Gas Cooler Tipe : Forced Draft Kode Alat : 35-HAL-210 Duty (MMBTU/Hr) : 1,011 Desain Temperatur (oF) : 250 (maks) Desain Tekanan (Psig) 1315 Motor Rating (HP) : 7,5 Material Alat : 316 L SS + Aluminium (Tube), 316 L SS (H) 4. Nama Alat : Gas/Glycol Heat Exchanger Tipe : Shell & Tube Kode Alat : 36-HBG-206 Duty (MMBTU/Hr) : 0,149 Desain Temperatur (oF) : 500 (Shell), 500 (Tube) Desain Tekanan(Psig) : 150 (Shell), 150 (Tube) Motor Rating (HP) : - Material Alat : By Vendor (Shell & Tube) 17.1.4. Pumps 1. Nama Alat : Semi Lean Pumps Tipe : Horizontal Centrifugal Kode Alat : 35-PBA-331A/B/C Kapasitas (GPM) : 1108,83 Desain Tekanan Suction (Psig) : 27,25 Desain Tekanan Discharge (Psig) : 1385,6 Motor Rating (HP) 1500 Head (ft) : 2960 Material Alat : 316 L SS (Impeller), 316 L SS (Casing) 2. Nama Alat : Semi Lean Pumps Tipe : Horizontal Centrifugal
  • 47. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 37 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA Kode Alat : 35-PBA-331A/B/C Kapasitas (GPM) : 1108,83 Desain Tekanan Suction (Psig) : 27,25 Desain Tekanan Discharge (Psig) : 1385,6 Motor Rating (HP) 1500 Head (ft) : 2960 Material Alat : 316 L SS (Impeller), 316 L SS (Casing) 3. Nama Alat : Rich Pumps Tipe : Horizontal Centrifugal Kode Alat : 35-PBA-333A/B Kapasitas (GPM) 391 Desain Tekanan Suction (Psig) : 28,02 Desain Tekanan Discharge (Psig) : 115,35 Motor Rating (HP) 40 Head (ft) : 190,3 Material Alat : 316 L SS (Impeller), 316 L SS (Casing) 4. Nama Alat : Rich Pumps Tipe : Horizontal Centrifugal Kode Alat : 35-PBA-333A/B Kapasitas (GPM) 391 Desain Tekanan Suction (Psig) : 28,02 Desain Tekanan Discharge (Psig) : 115,35 Motor Rating (HP) 40 Head (ft) : 190,3 Material Alat : 316 L SS (Impeller), 316 L SS (Casing) 17.1.5. Tanks 1. Nama Alat : Amine Storage Tank Tipe : Conical Fixed Roof
  • 48. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 38 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA Kode Alat : 35-ABJ-401 Dimensi Alat Diameter Luar (mm) : 9000 Panjang (mm) : 4500 Desain Temperatur (oF) 122 Desain Tekanan (Psig) : 0,36 Kapasitas Alat (m3) : - Material Alat : Carbon Steel + Glass Flake Lining 2. Nama Alat : Amine Storage Tank Tipe : Conical Fixed Roof Kode Alat : 35-ABJ-401 Dimensi Alat Diameter Luar (mm) : 9000 Panjang (mm) : 4500 Desain Temperatur (oF) 122 Desain Tekanan (Psig) : 0,36 Kapasitas Alat (m3) : - Material Alat : Carbon Steel + Glass Flake Lining 3. Nama Alat : Produced Water Tank Tipe : Conical Fixed Roof Kode Alat : 34-ABJ-405 Dimensi Alat Diameter Luar (mm) : 6700 Panjang (mm) : 6700 Desain Temperatur (oF) 122 Desain Tekanan (Psig) : Full Liquid Kapasitas Alat (m3) : 222,45
  • 49. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 39 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA Material Alat : Carbon Steel + Glass Flake Lining 17.2. Alat Pendukung (Utility System) 17.2.1. Pressure Vessel 1. Nama Alat : Hot Oil Expansion VesselKode Alat : 41-BBJ-457 Kapasitas (m3) : Hold-2 Dimensi Alat Diameter Dalam (mm) : 2600 Panjang (mm) : 5000 Desain Temperatur (oF) 385 Desain Tekanan (Psig) 75 Bahan Insulasi Alat/Tebal Insulasi : - Material Alat : Carbon Steel 2. Nama Alat : Hot Oil Expansion VesselKode Alat : 41-BBJ-457 Kapasitas (m3) : Hold-2 Dimensi Alat Diameter Dalam (mm) : 2600 Panjang (mm) : 5000 Desain Temperatur (oF) 385 Desain Tekanan (Psig) 75 Bahan Insulasi Alat/Tebal Insulasi : - Material Alat : Carbon Steel 3. Nama Alat : Hot Oil Drain Vessel Kode Alat : 41-ABJ-456 Kapasitas (m3) 140 Dimensi Alat Diameter Dalam (mm) : 5800
  • 50. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 40 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA Panjang (mm) : 5300 Desain Temperatur (oF) 385 Desain Tekanan (Psig) : Full Liquid Bahan Insulasi Alat/Tebal Insulasi : - Material Alat : Carbon Steel 4. Nama Alat : Hydrocarbon Close Drain Kode Alat : 41-MBL-162 Dimensi Alat Diameter Dalam (mm) : 2000 Panjang (mm) : 6300 Desain Temperatur (oF) 122 Desain Tekanan (Psig) 75 Bahan Insulasi Alat/Tebal Insulasi : - Material Alat : Carbon Steel + Nace 17.2.2. Gas Turbin Generator 1. Nama Alat : GTG A Kode Alat : 41-ZAN-557A Kapasitas (KVA) : 4533 2. Nama Alat : GTG A Kode Alat : 41-ZAN-557A Kapasitas (KVA) : 4533 3. Nama Alat : GTG B Kode Alat : 41-ZAN-557B Kapasitas (KVA) : 4533 4. Nama Alat : GTG C Kode Alat : 41-ZAN-557C Kapasitas (KVA) : 4533
  • 51. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 41 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA 17.2.3. Pumps 1. Nama Alat : Flare KO Drum Pumps Tipe : Horizontal Centrifugal Kode Alat : 45-PBA-391A/B Kapasitas (GPM) 117 Desain Tekanan Suction (Psig) : 6,7 Desain Tekanan Discharge (Psig) : 91,7 Motor Rating (HP) 20 Head (ft) 200 Material Alat : 316 SS (Impeller), 316 SS(Casing) 2. Nama Alat : Flare KO Drum Pumps Tipe : Horizontal Centrifugal Kode Alat : 45-PBA-391A/B Kapasitas (GPM) 117 Desain Tekanan Suction (Psig) : 6,7 Desain Tekanan Discharge (Psig) : 91,7 Motor Rating (HP) 20 Head (ft) 200 Material Alat : 316 SS (Impeller), 316 SS (Casing) 3. Nama Alat : Flare KO Drum Pumps Tipe : Horizontal Centrifugal Kode Alat : 45-PBA-391A/B Kapasitas (GPM) 117 Desain Tekanan Suction (Psig) : 6,7 Desain Tekanan Discharge (Psig) : 91,7 Motor Rating (HP) 20 Head (ft) 200 Material Alat : 316 SS (Impeller), 316 SS (Casing) 4. Nama Alat : PotabelWater Pumps
  • 52. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 42 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA Tipe : Vertical In Line Kode Alat : 41-PBE-363A/B Kapasitas (GPM) : 10,75 Desain Tekanan Suction (Psig) : 0,5 Desain Tekanan Discharge (Psig) : 80,63 Motor Rating (HP) : 1,5 Head (ft) 184 Material Alat : Carbon Steel (Impeller), Carbon Steel (Casing) Nama Alat : PotabelWater Pumps Tipe : Vertical In Line Kode Alat : 41-PBE-363A/B Kapasitas (GPM) : 10,75 Desain Tekanan Suction (Psig) : 0,5 Desain Tekanan Discharge (Psig) : 80,63 Motor Rating (HP) : 1,5 Head (ft) 184 Material Alat : Carbon Steel (Impeller), Carbon Steel (Casing) Nama Alat : Hot Oil Circulating Pumps Tipe : Horizontal Centrifugal Kode Alat : 41-PBE-369A/B/C Kapasitas (GPM) 1147 Desain Tekanan Suction (Psig) : 5,34 Desain Tekanan Discharge (Psig) : 130,7 Motor Rating (HP) : - Head (ft) : 367,75 Material Alat : Carbon Steel (Impeller), Carbon Steel (Casing) Nama Alat : Close Drain Pump Pumps Tipe : Horizontal Centrifugal Kode Alat : 41-PBE-372 Kapasitas (GPM) : 16,5 Desain Tekanan Suction (Psig) : 1,02
  • 53. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 43 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA Desain Tekanan Discharge (Psig) : 83,82 Motor Rating (HP) 10 Head (ft) : 19,3 Material Alat : Carbon Steel (Impeller), Carbon Steel(Casing) 17.2.4. Filter 1. Nama Alat : HP FuelGas Filter Kode Alat : 41-MAJ-152 Dimensi Alat Diameter Luar (mm) 324 Panjang (mm) : 2794 Desain Temperatur (oF) 170 Desain Tekanan (Psig) 460 Ukuran Filter (mikron) : 0,5 Material Alat : Carbon Steel 2. Nama Alat : Carbon Filter Tipe : Cylinder Vertical Kapasitas (GPM) 125 Kode Alat : 41-MAJ-166 Dimensi Alat Diameter Dalam (mm) : 1800 Panjang (mm) : 1800 Desain Temperatur (oF) : - Desain Tekanan (Psig) : 56,89 Ukuran Filter (mikron) : - Material Alat : SS 400
  • 54. DEPARTEMEN TEKNIK KIMIA FAKULTAS TEKNIK –UNIVERSITAS DIPONEGORO 44 LAPORAN KERJA PRAKTEK SINGA CENTRAL PROCESSING PLANT (CPP) PT. MEDCO E&P LEMATANG - INDONESIA 17.2.5. Tanks 1. Nama Alat : Raw Water Storage Tank Tipe : Conical Fixed Roof Kode Alat : 41-ABJ-451 Dimensi Alat Diameter Luar (mm) : 7400 Panjang (mm) : 6600 Desain Temperatur (oF) 122 Desain Tekanan (Psig) : Full Liquid Kapasitas Alat (m3) : 283,9 Material Alat : Carbon Steel + Epoxy 2. Nama Alat : Raw Water Storage Tank Tipe : Conical Fixed Roof Kode Alat : 41-ABJ-451 Dimensi Alat Diameter Luar (mm) : 7400 Panjang (mm) : 6600 Desain Temperatur (oF) 122 Desain Tekanan (Psig) : Full Liquid Kapasitas Alat (m3) : 283,9 Material Alat : Carbon Steel + Epoxy 3. Nama Alat : PotabelWater Storage Tank Tipe : Conical Fixed Roof Kode Alat : 41-ABJ-452 Dimensi Alat Diameter Luar (mm) : 2600 Panjang (mm) : 2500 Desain Temperatur (oF) 122 Desain Tekanan (Psig) : Full Liquid