SlideShare a Scribd company logo
1 of 115
i
LAPORAN ON THE JOB LEARNING ( OJL )
Disusun Sebagai Laporan Akhir Kegiatan On The Job Learning Pada
Pendidikan Dan Pelatihan Calon Kepala Sekolah di
Dinas Pendidikan Kota Bogor Provinsi Jawa Barat
Periode : 10 September – 21 Nopember 2018
NAMA : Sri Suyati, S.Pd.
UNIT KERJA : SD NEGERI SITUGEDE 4
NIP : 19650620 198712 2 003
PROGRAM PENYIAPAN CALON KEPALA SEKOLAH
DINAS PENDIDIKAN KOTA BOGOR
PROVINSI JAWA BARAT
TAHUN 2018
i
LEMBAR PENGESAHAN
LAPORAN ON THE JOB LEARNING ( OJL )
PROGRAM PENYIAPAN CALON KEPALA SEKOLAH
DINAS PENDIDIKAN KOTA BOGOR
PROVINSI JAWA BARAT
Oleh :
SRI SUYATI, S.Pd.
NIP. 19650620 198712 2 003
Peserta Diklat
Calon Kepala Sekolah Kota Bogor
Tahun 2018
Telah melaksanakan On The Job Learning
di SD Negeri Situgede 4 dan SD Negeri Situgede 3
Disyahkan di : Bogor
Tanggal : ... Nopember 2018
Kepala Dinas Pendidikan
Kota Bogor
H. FACHRUDIN, S.Pd.
Pembina Tk I/IV/b
NIP. 19630719 198811 1 001
ii
KATA PENGANTAR
Alhamdulillah, segala puji bagi Allah SWT, Tuhan semesta alam dan
segala isinya, Yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang. Shalawat dan salam
senantiasa tercurah atas junjungan Nabiyyullah Muhammad SAW. Berkat
curahan rahmat dan kasih sayang Allah SWT jualah, sehingga laporan akhir
kegiatan On The Job Learning (OJL) pada Pendidikan dan Pelatihan Calon
Kepala Sekolah yang berjudul “Peningkatan Kemampuan Guru Dalam
Mengembangkan Pembelajaran Tematik Terpadu Melalui Bimbingan Teknik
Pembelajaran Tematik Terpadu Di SDN Situgede 4 Kota Bogor”
Dalam proses penyusunan hingga penyelesaian laporan ini, merupakan
suatu pengalaman dan pelajaran yang sangat berharga bagi penulis. Walau diakui
terasa sangat melelahkan, namun berkat bantuan, bimbingan, dan dorongan dari
berbagai pihak, khususnya Bapak dan Ibu pendamping Diklat, Alhamdulillah
akhirnya laporan kegiatan OJL ini selesai juga. Penulis mengucapkan terima kasih
atas bimbingan dan arahannya kepada semua pihak yang tidak mungkin saya
sebutkan satu persatu.
Ucapan terima kasih penulis sampaikan kepada :
1. Kepala Dinas Pendidikan Kota Bogor
2. Master Trainer (MT), Fasilitator, dan Instruktur / Pembimbing dari LPPKS,
Drs. Sunarto, M.Pd., ...................................
3. Bapak Drs. Cepih Saefulloh, M.Pd. Pengawas Pembina Kecamatan Bogor
Barat
4. Kepala SD Negeri Situgede 4 dan SD Negeri Situgede 3.
5. Kepada Guru-guru SD Negeri Situgede 4 dan SD Negeri Situgede 3.
6. ........................... dan ........................ yang bersedia diobservasi sebagai Guru
Junior.
7. Suami dan anak-anakku tercinta yang selalu menemani dalam segala keluh
dan kesah.
iii
Kiranya laporan kegiatan OJL ini dapat bermanfaat, dan semoga segala
bantuan, pengorbanan dan dorongan yang diberikan oleh berbagai pihak,
mendapat ganjaran dan pahala dari Allah SWT, Amin.
Penyusun
iv
DAFTAR ISI
Halaman
Halaman Pengesahan ............................................................................................. i
Kata Pengantar..................... ............................ ...................................................... ii
Daftar Isi................................................................................................................. iii
BAB I. PENDAHULUAN .................................................................................... 1
A. Latar Belakang......................................................................................... 1
B. Tujuan ..................................................................................................... 4
C. Hasil yang diharapkan ............................................................................ 5
BAB II. KONDISI NYATA SEKOLAH MAGANG ....................................... 7
A. Profil SD Negeri Situgede 4.................................................................... 7
B. Profil SD Negeri Situgede 3.................................................................... 13
BAB III. RENCANA TINDAK KEPEMIMPINAN ........................................ 21
A. Pelaksanaan Rencana Tindak Kepemimpinan .................................... 21
1. Siklus Pertama.................................................................................... 24
a. Persiapan.................................................................................... 24
b. Pelaksanaan................................................................................ 25
c. Monitoring dan Evaluasi............................................................ 25
d. Refleksi ...................................................................................... 25
e. Hasil ........................................................................................... 26
2. Siklus Kedua ..................................................................................... 30
a. Persiapan..................................................................................... 30
b. Pelaksanaan................................................................................. 30
c. Monitoring dan Evaluasi............................................................. 30
d. Refleksi ....................................................................................... 31
e. Hasil ........................................................................................... 31
B. Supervisi Guru Junior............................................................................ 36
1. Guru Junior I .................................................................................... 37
a. Siklus 1........................................................................................ 37
1) Perencanaan ......................................................................... 37
v
2) Pelaksanaan .......................................................................... 39
3) Tindak lanjut ........................................................................ 42
4) Hasil Supervisi .................................................................... 42
b. Siklus 2 Guru Junior 1 ................................................................ 43
1) Persiapan............................................................................... 43
2) Pelaksanaan........................................................................... 44
3) Tindak lanjut ......................................................................... 46
4) Hasil Supervisi...................................................................... 46
2. Guru Junior 2 .................................................................................... 48
a. Siklus 1........................................................................................ 48
1) Perencanaan .......................................................................... 48
2) Pelaksanaan........................................................................... 51
3) Tindak lanjut ........................................................................ 54
4) Hasil Supervisi .................................................................... 54
b. Siklus 2........................................................................................ 55
1) Persiapan............................................................................... 55
2) Pelaksanaan........................................................................... 56
3) Tindak lanjut ........................................................................ 58
4) Hasil Supervisi .................................................................... 58
C. Penyusunan Perangkat Pembelajaran .................................................. 62
1. Silabus.............................................................................................. 63
2. RPP................................................................................................... 64
3. Bahan Ajar ....................................................................................... 64
4. Instrumen Evaluasi........................................................................... 65
D. Kajian Hasil On The Job Learning (OJL) ........................................ 66
1. Persiapan.......................................................................................... 66
2. Pelaksanaan...................................................................................... 67
3. Hasil Kajian 9 Aspek Manajerial..................................................... 67
a. Kajian RKS/ RKJM ................................................................... 67
b. Kajian Pengembangan Kurikulum............................................. 69
c. Kajian Pengelolaan pendidik dan Tenaga Kependidikan .......... 73
vi
d. Kajian Pengelolaan Peserta Didik ............................................. 76
e. Kajian Pengelolaan Sarana dan Prasarana ................................. 79
f. Kajian Pengelolaan Keuangan Sekolah ..................................... 82
g. Kajian Pembinaan Tenaga Adminstrasi Sekolah....................... 87
h. Kajian Pemanfaatan TIK dalam Pembelajaran .......................... 91
i. Kajian Sistem Monitoring dan Evaluasi .................................... 94
E. Peningkatan Kompetensi Berdasarkan AKPK .................................... 107
1. Persiapan ............................................................................................. 107
2. Pelaksanaan......................................................................................... 107
3. Monitoring dan evaluasi ..................................................................... 107
4. Refleksi ............................................................................................... 108
5. Hasil ................................................................................................... 108
BAB IV. Penutup ................................................................................................. 112
A. Kesimpulan .............................................................................................. 112
B. Saran - Saran ............................................................................................ 113
Daftar Pustaka ........................................................................................................ 115
Daftar Lampiran..................................................................................................... 116
I. Lampiran Bagian Awal
1) Matrik RTL ( Rencana Tindak Lanjut)
2) Jurnal harian kegiatan OJL
3) Foto Sekolah Magang 1 dan 2
II. Lampiran Bagian Isi
A. Lampiran RTK (Rencana Tindak Kepemimpinan)
1) Matrik RTK
2) Surat undangan untuk Narasumber dan Peserta Kegiatan
Workshop/IHT/KKG/ MGMP,dll
3) Daftar hadir Narasumber dan peserta (setiap siklus)
4) SK Panitia kegiatan Workshop/IHT/KKG/ MGMP,dll (jika diperlukan)
5) Program monev(monitoring dan evaluasi)
vii
6) Instrumen monitoring pelaksanaan kegiatanyang telah di isi pada siklus
1 dan siklus 2
7) Instrumen evaluasi tujuan CKS yang telah di isi siklus 1 dan siklus 2
8) Instrumen evaluasi tujuan sasaran (guru) yang telah di isi siklus 1 dan
siklus 2
9) Rekap hasil monitoring dan evaluasi siklus 1 dan siklus 2
10) Materi/handout dari narasumber
11) Produk/hasil/output dari kegiatan RTK
12) Foto-foto kegiatan RTK
B. Lampiran Supervisi Guru Junior
1) Program supervisi
2) Instrumen supervisi yang telah di isi (pra observasi, observasi, dan
pasca observasi, tindak lanjut)baik supervisi pertama maupun supervisi
kedua
3) Perangkat pembelajaran guru yang di supervisi
4) Foto-foto kegiatan supervisi
C. Lampiran Perangkat Pembelajaran
1) Silabus
2) RPP
3) Bahan ajar
4) Perangkat penilaian
D. Lampiran Kajian 9 Aspek Manajerial
1) Matrik kajian 9 aspek manajerial sekolah magang 1
2) Matrik kajian 9 aspek manajerial sekolah magang 1
3) Foto-foto saat melakukan kajian
E. Lampiran Peningkatan Kompetensi Berdasarkan Hasil AKPK yang
Lemah di Sekolah Magang Kedua
1) Dokumen hasil magang
2) Hasil wawancara dan observasi
3) Fotokopi hasil AKPK CKS
4) Foto-foto kegiatan saat magang di sekolah kedua
112
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Lembaga pendidikan tanpa adanya kepala sekolah tidaklah dapat
berjalan, akan tetapi kepala sekolah bukanlah segalanya. Kepala sekolah
bertugas mengkoordinasi, mengawasi memberikan pengarahan terhadap
bawahannya. Oleh karena itu kepala sekolah dituntut memiliki pengetahuan
yang luas terhadap maslah-masalah pendidikan.
Dengan menguasai pengetahuan yang luas tentang pendidikan kepala
sekolah dapat dengan mudah mencapai visi dan misi yang telah di tetapkan.
Kepala Sekolah memiliki peran strategis sebagai manajer di sekolah, ketika
perencanaan pendidikan dikerjakan dan struktur organisasi
persekolahannyapun disusun guna memfasilitasi perwujudan tujuan
pendidikan, serta para anggota organisasi, pegawai atau karyawan dipimpin
dan dimotivasi untuk mensukseskan pencapaian tujuan, tidak dijamin
selamanya bahwa semua kegiatan akan berlangsung sebagaimana yang
direncanakan, dan dikelola dengan baik, di antaranya adalah pengetahuan
tentang manajemen. Sesuai dengan amanat Peraturan Menteri Pendidikan
Nasional Nomor 13 Tahun 2007 tentang Standar Kepala Sekolah/Madrasah
menetapkan 5 (lima) dimensi kompetensi yaitu: (1) kepribadian, (2)
manajerial, (3) kewirausahaan, (4) supervisi, dan (5) sosial. Dasar kompetensi
kepribadian ini akan sangat menentukan kompetensi lainnya, khususnya
dalam melaksanakan program pendidikan nasional, propinsi, dan
kabupaten/kota. Sebagai tambahan pengetahuan dan keilmuan dalam bidang
perencanaan dan pelaksanaan program pendidikan, kepala sekolah harus
mampu menunjukkan kinerjanya berdasarkan kebijakan, perencanaan, dan
program pendidikan.
Dalam rangka meningkatkan mutu kepala sekolah/madrasah,
pemerintah mengeluarkan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No
6 Tahun 2018, tentang Penugasan Guru sebagai Kepala Sekolah/Madrasah
113
113
sebagai pengganti Permendiknas nomor 28 tahun 2010 tentang Penugasan
Guru sebagai Kepala Sekolah/Madrasah.
Permendikbud No 6 Tahun 2018 ini memuat sistem penyiapan calon
kepala sekolah/ madrasah, proses pengangkatan kepala sekolah/madrasah,
masa tugas, Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB), penilaian
kinerja kepala sekolah/madrasah, mutasi dan pemberhentian tugas guru
sebagai kepala sekolah/madrasah.
Menindaklanjuti Permendiknas Nomor 6 Tahun 2018, Kementerian
Pendidikan dan Kebudayaan melalui Lembaga Pengembangan dan
Pemberdayaan Kepala Sekolah (LPPKS) mengadakan pendidikan dan latihan
calon kepala sekolah. Setelah melalui tahapan seleksi administrasi dan seleksi
akademik. Diklat tersebut dilaksanakan oleh LPPKS melalui kegiatan In
service 1, On the Job Learning (OJL), dan in service 2.
Kegiatan OJL penting bagi peserta diklat calon kepala sekolah karena
calon kepala sekolah berangkat dari guru yang dalam kondisi nyata di
lapangan belum memenuhi dan mengetahui tentang kajian manajerial secara
utuh, selama ini para calon kepala sekolah belum pernah diajak secara khusus
oleh kepala sekolah untuk membuat kajian manajerial tersebut, sehingga
kegiatan ojl ini sangat dibutuhkan untuk mempraktikkan kompetensi yang
telah dipelajari selama kegiatan in service 1. Dalam OJL dipraktikkan
bagaimana mengkaji RKS, pengelolaan kurikulum sekolah, pengelolaan
keuangan, pembinaan tenaga administrasi sekolah, pengelolaan peserta didik,
pengelolaan sarana prasarana sekolah, pengelolaan pendidikan dan tenaga
kependidikan, pemanfaatan TIK dalam pembelajaran, sistem monitoring dan
evaluasi, program supervisi guru yunior, menyusun perangkat pembelajaran,
dan pelaksanaan rencana tindak kepemimpinan berdasarkan AKPK.
Kegiatan OJL dilaksanakan pada 2 sekolah magang, yaitu pada sekolah
tempat calon kepala sekolah bertugas dan sekolah lain.Kepala sekolah adalah
guru yang diserahi tugas tambahan untuk memimpin dan mengelola sekolah
dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan. Sebagai seorang guru, sejatinya
kepala sekolah harus menjadi pendidik yang mampu membina guru-guru di
114
114
sekolahnya sehingga menjadi guru kreatif dan inovasi dalam pembelajaran.
Selain itu, kepala sekolah tidak hanya dituntut untuk membina guru saja, akan
tetapi lebih dari itu, juga dituntut untuk membina dan mengelola seluruh
komponen sekolah lainnya, seperti tenaga adminstrasi sekolah, tenaga
perpustakaan, dan tenaga pembantu lainnya.
Tuntutan-tuntutan ini, merupakan tugas baru bagi seorang guru yang
diserahi tugas tambahan menjadi kepala sekolah. Disisi lain, tujuan utama
sekolah berupa peningkatan mutu pendidikan hanya dapat diraih jika seluruh
komponen sekolah dapat melaksanakan tugas pokok dan fungsinya masing-
masing melalui pembinaan dan pengelolaan seorang kepala sekolah yang
profesional.
Banyak sekali tugas yang harus dilakukan oleh seorang kepala sekolah
yang menuntut profesionalisme tinggi dari pelaksanaan tugasnya. Banyaknya
tugas baru tersebut maka untuk menjadi seorang kepala sekolah yang
profesional tentu tidaklah mudah, diperlukan waktu yang cukup untuk belajar
bagaimana melaksanakan tugas-tugas tersebut.
Pelatihan, pembimbingan dan pembinaan bagi calon kepala sekolah
merupakan upaya yang dilakukan oleh pihak terkait dalam rangka melahirkan
pemimpin sekolah yang berkualitas, mampu untuk memimpin dan mengelola
sekolah dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan.
Permendikbud nomor 6 tahun 2018 tersebut, menjelaskan bahwa
seorang guru yang telah dinyatakan lulus seleksi calon kepala sekolah
diharuskan mengikuti pendidikan dan pelatihan sebagai kegiatan pemberian
pengalaman pembelajaran teoretik maupun praktik yang bertujuan untuk
menumbuh kembangkan pengetahuan, sikap dan keterampilan pada dimensi-
dimensi kompetensi kepribadian, manajerial, kewirausahaan, supervisi, dan
sosial.
Kompetensi kepala sekolah yang tertera dalam Permendiknas nomor
13 tahun 2007 menetapkan Dimensi Kompetensi Manajerial Kepala Sekolah
merupakan dimensi kompetensi yang menuntut 16 kompetensi. Jumlah
kompetensi ini merupakan jumlah terbanyak dibandingkan dengan kompetensi
115
115
pada dimensi kompetensi kepribadian, kewirausahaan, supervisi dan sosial.
Tingkat kemampuan kepala sekolah dalam mengarahkan, menggerakkan,
mengembangkan, dan memberdayakan sumber daya sekolah dalam usaha
meningkatkan mutu pendidikan di sekolah sangat bergantung kepada
kompetensi manajerial seorang kepala sekolah.
Pendidikan dan pelatihan yang dijalani calon kepala sekolah dalam
kegiatan tatap muka (in servis-1) dalam kurun waktu 70 jam merupakan
modal awal untuk menjalani praktek lapangan on the job learning (OJL)
selama kurang lebih 3 bulan. Kegiatan OJL penting bagi peserta diklat untuk
mempraktekkan kompetensi yang telah dipelajari selama kegiatan tatap muka.
Dalam OJL dipraktekkan bagaimana mengkaji pengelolaan kurikulum
sekolah, RKAS/RKJM, pengelolaan keuangan, pembinaan tenaga administrasi
sekolah, pengelolaan peserta didik, sarana dan prasarana, pengelolaan
pendidikan dan tenaga kependidikan, pemanfaatan TIK, monitoring dan
evaluasi serta program supervisi akademik.
Laporan ini disusun sebagai tindak lanjut dan pertanggungjawaban
selaku peserta Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) calon kepala sekolah yang
telah melaksanakan On The Job Learning yang merupakan salah satu upaya
untuk memberikan bekal tambahan berupa pengalaman bekerja sebagai calon
kepala sekolah. On The Job Learning adalah pembelajaran di lapangan dalam
situasi pekerjaan yang nyata yang dilakukan di 2 (dua) sekolah, yakni di
sekolah sendiri (SD Negeri Situgede 4) dan di sekolah lain (SD Negeri
Situgede 3).
B. Tujuan
Pelaksanaan On The Job Learning ini bertujuan agar Calon Kepala
Sekolah, mengetahui dan dapat meningkatkan serta Menghasilkan kepala
sekolah yang mampu mengembangkan dan meningkatkan 5 kompetensi
berdasarkan Permendiknas Nomor 13 Tahun 2007, Kompetensi yang
dimaksud berupa :
116
116
1. Kompetensi kepribadian meliputi Integritas dan Akhlak Mulia, Etos kerja
positif, pengendalian diri, rasa percaya diri, Fleksibilitas, Teliti, Disiplin,
kreatif dan Inovatif serta Bertanggung jawab.
2. Menghasilkan kompetensi manajerial melalui pengkajian RKS,
pengelolaan kurikulum, pengelolaan keuangan, pembinaan tenaga
administrasi sekolah, pengelolaan peserta didik, pengelolaan sarana
prasarana sekolah, pengelolaan pendidikan dan tenaga kependidikan,
pemanfaatan TIK dalam pembelajaran, dan sistem monitoring dan evaluasi
pada SD Negeri Situgede 4 dan SD Negeri Situgede 3.
3. Kompetensi sosial meliputi kerja sama dalam tim pelayanan prima,
kesadaran berorganisasi, berkomunikasi efektif dan membangun hubungan
kerja.
4. Kompetensi kewirausahaan yakni untuk mencari sumber dana, misalnya
dari orang tua siswa, dari alumni, dari donator, perusahaan yang
mendukung pendidikan.
5. Kompetensi supervisi yakni bagaimana memahami konsep, perencanaan,
pelaksanaan dan tindak lanjut serta mampu melakukan supervisi akademik
kepada guru dengan teknik yang benar. Dari kelima kompetensi ini
bertujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan.
C. Hasil yang Diharapkan
Adapun hasil yang diharapkan dari pelatihan kepemimpinan dan On
The Job Learning (OJL) calon kepala sekolah adalah :
1. Meningkatnya kompetensi kepribadiaan, kewirausahaan, sosial,
managerial, dan supervisi calon kepala sekolah.
2. Meningkatnya kompetensi kepribadian, kewirausahaan, dan sosial calon
kepala sekolah melalui kegiatan tindak kepemimpinan dalam
Pengembangan Model Pembelajaran Tematik Terpadu melalui Bimtek
Pembelajaran Tematik Terpadu
3. Meningkatnya kompetensi supervisi akademik calon kepala sekolah
melalui kegiatan supervisi terhadap guru junior.
117
117
4. Meningkatnya tentang silabus RPP, bahan ajar dan instrumen penilaian
bagi calon kepala sekolah melalui kegiatan penyusunan perangkat
pembelajaran.
5. Meningkatnya kompetensi managerial calon kepala sekolah melalui
kegiatan pengkajian sembilan aspek managerial.
6. Meningkatnya kompetensi kewirausahaan terkait dengan AKPK calon
kepala sekolah di sekolah magang 2 (SDN Situgede 3).
118
118
BAB II
KONDISI NYATA SEKOLAH MAGANG
A. Profil SD Negeri Situgede 4
SD Negeri Situgede 4 Kota Bogor beralamat di Jalan Kp. Jawa Rt 03/07
Kelurahan Situgede, Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor. Didirikan pada
tahun 1977 diatas lahan 1500m2 dengan luas bangunan 918m2, saat ini SD
Negeri Situgede 4 telah terakreditasi A, dengan jumlah murid sebanyak 470
siswa yang terbagi menjadi 12 rombongan belajar ditangani oleh tenaga
pendidik dan tenaga kependidikan sebanyak 17 orang yang terdiri atas 14
orang tenaga Guru Tetap, 6 orang Guru tidak tetap, 1 tenaga tata usaha
sekolah. 1 tenaga Pustakawan dan 1 orang tenaga penjaga sekolah.
Visi SD Negeri Situgede 4, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor adalah :
“Terbaik dalam Prestasi, Berbudaya Lingkungan Hijau dan Bersih yang
Berlandaskan Keimanan dan Ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa”
Untuk mencapai visi tersebut SD Negeri Situgede 4 menetapkan misi
sebagai berikut :
1. Meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa,
2. Meningkatkan prestasi akademik yang handal,
119
119
3. Meningkatkan keteladanan yang berbudi pekerti luhur,
4. Meningkatkan profesionalitas pendidik dan tenaga kependidikan,
5. Mengembangkan lingkungan sekolah yang kondusif, bersih, sehat, dan
berbudaya lingkungan,
6. Menumbuhkembangkan sikap sadar lingkungan dalam pembelajaran yang
berkelanjutan,
7. Menumbuhkan kreatifitas terhadap budaya bangsa melalui kegiatan ekstra-
kurikuler olahraga, kesenian, dan keterampilan.
Sejalan dengan Tujuan Pendidikan Dasar dalam Peraturan Pemerintah
No. 19 Tahun 2005 yaitu meletakkan dasar kecerdasan, pengetahuan,
kepribadian, akhlak mulia, serta ketrampilan untuk hidup mandiri dan untuk
mengikuti pendidikan lebih lanjut, maka tujuan yang ingin dicapai oleh
SDN Situgede 4 Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor adalah sebagai
berikut :
1. Mengoptimalkan pendidik dan tenaga kependidikan yang lebih
profesional.
2. Tetap tertatanya lingkungan yang harmonis, indah dan lestari sehingga
tetap terjaganya iklim kegiatan sekolah yang kondusif.
3. Terbiasa memiliki kesadaran dan peduli terhadap lingkungan dimanapun
berada.
4. Memiliki sarana dan prasarana pendidikan yan memadai dan relevan dalam
mendukung PBM.
5. Terlaksananya proses pembelajaran yang variatif dan inovatif
Adapun bila dilihat dari kondisi sosial ekonomi masyarakat di SD
Negeri Situgede 4 umumnya bekerja sebagai hampir 52% swasta, 20%
wiraswasta sehingga dapat dikatakan bahwa kondisi perekonomian sebagian
masyarakatnya berpenghasilan menengah ke atas.
Pencapaian kinerja berdasarkan 8 standar nasional pendidikan (SNP)
yaitu standar isi, standar proses, standar kompetensi lulusan, standar pendidik
dan tenaga kependidikan, standar sarana prasarana, standar pengelolaan,
standar pembiayaan dan standar penilaian.
120
120
Tolak ukur efektivitas implementasi kebijakan tersebut dilihat dari
ketercapaian indikator-indikator mutu penyelenggaraan pendidikan yang telah
ditetapkan Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) dalam delapan (8)
Standar Nasional Pendidikan (SNP). Tidak dipungkiri bahwa upaya strategis
jangka panjang untuk mewujudkannya menuntut satu “Sistem Penjaminan
Mutu Pendidikan” yang dapat membangun kerja sama dan kolaborasi di
antara berbagai institusi terkait dalam satu keterpaduan jaringan kerja
nasional. Dengan kata lain, diperlukan pengembangan sistem penjaminan
mutu pendidikan. Tata kerja yang dibangun mengisyaratkan adanya
serangkaian proses dan prosedur untuk mengumpulkan, menganalisis, dan
melaporkan data mengenai kinerja dan mutu tenaga pendidik dan
kependidikan, program, dan lembaga beserta rekomendasinya.
1. Sarana dan Prasarana
Dari segi sarana dan prasarana sekolah SD Negeri Situgede 4
memiliki bangunan gedung yang ukuran, ventilasi dan kelengkapan
lainnya melebihi ketentuan dalam standar Sarpras yang ditetapkan.
Jumlah peserta didik di dalam rombongan belajar kami lebih kecil
dari yang ditetapkan dalam standar agar dapat lebih meningkatkan proses
pembelajaran.
SD Negeri Situgede 4 memiliki sarana dan prasarana pembelajaran
yang melebihi dari ketetapan Standar Sarpras yang digunakan untuk lebih
membantu proses pembelajaran.
2. Standar isi
Kurikulum Sekolah kami sesuai dengan standar isi, standar
kompetensi lulusan, dan panduan KTSP dan penyusunannya disesuaikan
dengan ciri khas dan kebutuhan daerah.
Struktur kurikulum SD Negeri Situgede 4 telah mengalokasikan
waktu yang cukup bagi peserta didik agar dapat memahami konsep yang
baru sebelum melanjutkan ke pelajaran berikutnya dengan selalu
melaksanakan program remedial dan pengayaan.
121
121
Sebagian besar (sekitar 70%) peserta didik kami termotivasi untuk
belajar dan tertarik pada mata pelajaran yang diajarkan.
Sekolah dasar negeri Situgede 4 menawarkan beberapa mata
pelajaran tambahan berdasarkan karakter daerah dan kebutuhan
masyarakat.
3. Standar Proses
Khusus pada standar proses, silabus SD Negeri Situgede 4 dikaji dan
diperbaiki secara teratur dan disesuaikan dengan situasi dan kondisi
sekolah serta kebutuhan setempat. Silabus SD Negeri Situgede 4 memiliki
kelenturan (fleksibilitas) bagi guru untuk memenuhi beragam kebutuhan
semua peserta didik.
Silabus SD Negeri Situgede 4 dirancang untuk menerapkan
pembelajaran yang relevan sesuai dengan situasi dan kondisi sekolah,
menciptakan suasana yang mendukung dan menyenangkan, serta
mendorong kemajuan sesuai tingkat usia dan kemampuan peserta didik.
Guru-guru di SD Negeri Situgede 4 membuat RPP berdasarkan
program tahunan (prota), program semester (prosem) dan silabus. Kepala
SD Negeri Situgede 4 mengkaji ulang semua rencana pembelajaran dan
memberikan saran dan bimbingan.
Guru-guru di SD Negeri Situgede 4 mempertimbangkan berbagai
kebutuhan pembelajaran yang berbeda dan merencanakan pembelajaran
berdasarkan kebutuhan tersebut.
Guru-guru di SD Negeri Situgede 4 mengkaji ulang RPP setelah
mengajar untuk membantu merencanakan pembelajaran selanjutnya.
Guru-guru di SD Negeri Situgede 4 selalu menggunakan alat peraga
dalam pembelajaran dan memperbaharuinya. Sebagian (sekitar 70%)
besar guru di SD Negeri Situgede 4 mendapatkan bahan penunjang
pembelajaran dalam jumlah yang cukup. Guru-guru di SD Negeri Situgede
4 secara teratur menggunakan metode pembelajaran yang beragam dan
melaksanakan pembelajaran secara bertahap dan menarik. Guru-guru di
122
122
SD Negeri Situgede 4 tidak hanya mengarahkan pembelajaran, tapi juga
memberi kesempatan bagi peserta didik untuk menyampaikan pendapat
dan terlibat secara aktif.
Pada umumnya peserta didik di SD Negeri Situgede 4 hadir sesuai
jadwal, berperilaku baik, dan mencapai prestasi belajar sesuai dengan
kecakapan mereka. Hubungan timbal balik antara guru, peserta didik, dan
tenaga kependidikan terpelihara dengan baik. Semua peserta didik di SD
Negeri Situgede 4 diperlakukan dengan adil dan dihargai pendapatnya.
4. Standar Penilaian
Guru-guru di SD Negeri Situgede 4 selalu memantau kemajuan
belajar peserta didik melalui observasi dan penilaian secara berkala,
melaksanakan penilaian sesuai dengan silabus dan RPP, serta memberikan
informasi kepada peserta didik mengenai KKM
Guru-guru di SD Negeri Situgede 4 mengkaji ulang tingkat
kemajuan semua peserta didik pada setiap akhir semester dan
menggunakan informasi tersebut untuk merencanakan program
pembelajaran selanjutnya.
Guru-guru di SD Negeri Situgede 4 memberi kesempatan kepada
peserta didik untuk mengkaji ulang kemajuan belajar mereka untuk
menetapkan target pembelajaran selanjutnya.
SD Negeri Situgede 4 membuat laporan berkala pada orangtua
mengenai pencapaian hasil belajar peserta didik setiap semester dan
menawarkan kesempatan untuk mendiskusikan kemajuan anak mereka.
SD Negeri Situgede 4 memiliki kemitraan dengan orangtua .
Orangtua terlibat aktif dalam penyelesaian PR (Pekerjaan Rumah) anak
mereka.
5. Standar Kompetensi Lulusan
Sebagian kecil peserta didik telah menunjukkan prestasi belajar yang
lebih baik, namun tidak konsisten. SD Situgede 4 belum merumuskan dan
123
123
mengupayakan target belajar yang bisa dicapai bagi semua peserta didik
agar mereka bisa berhasil.
Peserta didik kami menerapkan ajaran agama dalam kehidupan
mereka menunjukkan sikap yang baik di sekolah dan di tengah masyarakat
luas. Mereka memahami tentang disiplin, toleransi, kejujuran, kerja keras,
dan perhatian kepada orang lain. Sekolah menyediakan beragam kegiatan
pengembangan pribadi
6. Standar Pengelolaan
SD Negeri Situgede 4 memiliki komite sekolah dan dewan guru
yang aktif menunjukkan kesungguhan untuk memperbaiki pembelajaran
dengan melakukan kunjungan kelas, mengkaji model pembelajaran yang
efektif, dan memberikan umpan balik.
SD Negeri Situgede 4 memiliki visi-misi yang jelas yang
dirumuskan berdasarkan kesepakatan pemangku kepentingan dan terfokus
pada peningkatan mutu pendidikan.
Kepala sekolah melakukan supervisi kelas dan memberikan umpan
balik kepada guru dua kali dalam setiap semester. Para guru dan tenaga
administrasi sekolah (TAS) sekolah kami tidak memiliki rasa kepemilikan
yang kuat terhadap nilai-nilai dan tujuan yang hendak sekolah capai.
Pimpinan sekolah melakukan evaluasi terhadap upaya yang kami lakukan
dan mengubah rencana sesuai dengan hasil evaluasi.
7. Standar Tenaga Pendidik dan Kependidikan
SD Situgede 4 memiliki jumlah pendidik dan tenaga kependidikan
sesuai dengan kualifikasi yang ditetapkan dalam standar. SD Situgede 4
mempunyai tenaga pendidik yang cukup untuk menangani peserta didik
yang mengalami. Guru guru disekolah kami memliki dedikasi dan
integritas yang tinggi terhadap pekerjaannya.
124
124
8. Standar Pembiayaan
Perumusan rancangan anggaran biaya pendapatan dan belanja
sekolah (RAPBS) merujuk pada peraturan pemerintah dengan melibatkan
partisipasi komite sekolah dan pemangku kepentingan yang terkait.
Sekolah membuat laporan pertanggungjawaban pendapatan dan
penggunaan keuangan secara berkala dan menyeluruh kepada Pemerintah
dan pemangku kepentingan. Sekolah berencana untuk memperluas
penggunaan sumber daya dan prasarana sekolah untuk mendapatkan
pembiayaan tambahan tetapi kami belum mengimplementasikannya.
Hubungan sekolah dengan pemangku kepentingan harus
dikembangkan lebih lanjut agar mendapatkan bantuan keuangan dari
mereka. SD Situgede 4 menyimpan catatan alumni dan sebagian dari
mereka membantu sekolah tetapi bukan dalam hal pembiayaan.
Sebagai SD yang selalu menjadi pilihan masyarakat SD Negeri
Situgede 4 telah mampu menunjukkan prestasi di bidang akademik dan
non akademik antara lain : Juara Umum Kedua LFS2N tahun 2016
wilayah Bogor Barat.
B. Profil SD Negeri Situgede 3
SD Negeri Situgede 3, beralamat di Jalan Kampung Rawa Jaha,
Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor Jawa Barat, berada di lingkungan
masyarakat perkotaan. Didirikan pada tahun 1979 di atas lahan seluas
1300 m2. SD Negeri Situgede 3 didirikan dalam rangka mengatasi semakin
banyaknya usia sekolah dan memenuhi kebutuhan sarana pendidikan.
Akreditasi sekolah pada tahun 2011 menghasilkan kualifikasi B.
Pencapaian Delapan Standar Nasional Pendidikan di SD Negeri
Situgede 3 secara keseluruhan telah memenuhi standar, hal ini dibuktikan
dengan SD Negeri Situgede 3 telah menjadi Sekolah Standar Nasional,
meskipun masih ada persyaratan rombongan belajar yang belum terpenuhi.
Di bawah ini dipaparkan pencapaian delapan standar nasional
sebagai berikut ;
125
125
1. Standar Sarana dan Prasarana
Dari segi sarana dan prasarana sekolah SD Negeri Situgede 3
memiliki bangunan gedung yang ukuran, ventilasi dan kelengkapan
lainnya melebihi ketentuan dalam standar Sarpras yang ditetapkan.
SD Negeri Situgede 3 memiliki sarana dan prasarana
pembelajaran yang melebihi dari ketetapan Standar Sarpras yang
digunakan untuk lebih membantu proses pembelajaran.
SDN Situgede 3 memiliki luas lahan 1,300 m2, dengan jumlah
gedung sebanyak 2 unit, yang terdiri dari 7 ruang kelas. Ruang kelas
yang digunakan sebagai tempat proses belajar mengajar sebanyak 7
ruang kelas dengan luas masing-masing rata-rata luas 42 m2 per ruang
kelas. Setiap ruang kelas masing-masing memiliki satu white board,
satu meja, 2 lemari dan 2 kursi guru, masing-masing satu meja dan
kursi untuk setiap siswa.
2. Standar isi
Kurikulum Sekolah kami sesuai dengan standar isi, standar
kompetensi lulusan, dan panduan KTSP dan penyusunannya
disesuaikan dengan ciri khas dan kebutuhan daerah.
SDN Situgede 3 sudah memiliki kurikulum sendiri, penyusunan
struktur kurikulum kelas I sampai VI didasarkan atas standar isi yang
telah ditetapkan dalam Permendikbud No. 69 tahun 2013 tentang
kerangka dasar dan struktur kurikulum SD, dan standar isi yang telah
ditetapkan dalam Permendiknas No. 54 tahun 2013 dan standar
kompetensi lulusan sebagaimana yang telah ditetapkan dalam
Permendiknas No. 23 tahun 2006 serta standar kompetensi mata
pelajaran yang telah ditetapkan BNSP.
Struktur kurikulum SD Negeri Situgede 3 telah mengalokasikan
waktu yang cukup bagi peserta didik agar dapat memahami konsep
yang baru sebelum melanjutkan ke pelajaran berikutnya dengan selalu
melaksanakan program remedial dan pengayaan.
126
126
Sekolah dasar negeri Situgede 3 menawarkan beberapa mata
pelajaran tambahan berdasarkan karakter daerah dan kebutuhan
masyarakat.
Proses Pembelajaran pada di SDN Situgede 3 diselenggarakan
secara interaktif, inspiratif, menyenangkan, menantang, memotivasi
pesertadidik untuk berpartisipasi aktif, serta memberikan ruang yang
cukup bagi prakarsa, kreativitas, dan kemandirian sesuai dengan bakat,
minat, dan perkembangan fisik serta psikologis peserta didik. Untuk
itu setiap satuan pendidikan melakukan perencanaan pembelajaran,
pelaksanaan proses pembelajaran serta penilaian proses pembelajaran
untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas ketercapaian kompetensi
lulusan.
Silabus yang disediakan dikembangkan guru-guru berdasarkan
Standar Isi (SI), Standar Kompetensi Lulusan (SKL) dan panduan
penyusunan KTSP 2013. Kegiatan Penyusunan dan Pengembangan
silabus dilakukan secara mandiri ataupun berkelompok dalam
pertemuan KKG sekolah ataupun KKG mata pelajaran. Diakui bahwa
silabus yang dikembangkan oleh guru-guru belum sepenuhnya berasal
dari hasil pemikiran sendiri namun sebagian masih mencontoh silabus
dari sekolah-sekolah lain dengan beberapa perbaikan-perbaikan.
Kegiatan pembelajaran yang dirancang dalam silabus sudah
dalam bentuk tatap muka (TM), penugasan terstruktur (PT) dan
kegiatan mandiri tidak terstruktur (KMTT). Guru-guru memiliki
rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) yang disusun berdasarkan
pada prinsip-prinsip perencanaan pembelajaran baik mata pelajaran
muatan nasional ataupun mata pelajaran muatan lokal. Seperti halnya
dengan silabus, kegiatan penyusunan RPP juga dilakukan oleh guru-
guru secara mandiri ataupun berkelompok dalam pertemuan KKG
sekolah ataupun KKG mata pelajaran. RPP yang disusun guru
sebagian masih mengcopy paste RPP sekolah lain dengan beberapa
perubahan-perubahan. RPP dibuat hanya sebagai pelengkap supervisi
127
127
saja, bukan dipakai acuan dalam pembelajaran di kelas. Namun ada
juga beberapa guru yang telah menyusun RPP berdasarkan hasil
pemikiran sendiri ataupun kelompok dengan memperhatikan
lingkungan sekolah atau siswa, nilai-nilai, dan norma-norma yang ada
dalam masyarakat.
Metode pembelajaran yang dirancang guru-guru dalam silabus
dan RPP interaktif, inspiratif, menyenangkan, kreatif, menantang dan
memotivasi siswa. Sebagian guru masih ada yang menggunakan
pembelajaran konvensional dengan model pembelajaran langsung.
Buku-buku untuk kelas I-VI mempergunakan kurikulum 2006
sudah disediakan oleh pemerintah. Pada proses penyusunan instrumen
penilaian guru-guru umumnya mengalami kendala karena masih belum
memahami dengan pasti konsep penilaian (menyusun perangkat
penilaian).
Untuk meningkatkan mutu pelaksanaan proses pembelajaran di
kelas, pengawas, kepala SDN Situgede 3, dan guru senior yang
kompeten, melakukan supervisi dan evaluasi proses pembelajaran
dilaksanakan secara berkala dan berkelanjutan. Kegiatan supervisi
dilakukan 2 kali dalam setahun walaupun supervisi belum
dilaksanakan secara berkala dan berkelanjutan.
3. Standar Proses
Khusus pada standar proses, silabus SD Negeri Situgede 3 dikaji
dan diperbaiki secara teratur dan disesuaikan dengan situasi dan
kondisi sekolah serta kebutuhan setempat. Silabus SD Negeri Situgede
3 memiliki kelenturan (fleksibilitas) bagi guru untuk memenuhi
beragam kebutuhan semua peserta didik.
Silabus SD Negeri Situgede 3 dirancang untuk menerapkan
pembelajaran yang relevan sesuai dengan situasi dan kondisi sekolah,
menciptakan suasana yang mendukung dan menyenangkan, serta
mendorong kemajuan sesuai tingkat usia dan kemampuan peserta
didik.
128
128
Guru-guru di SD Negeri Situgede 3 membuat RPP berdasarkan
program tahunan (prota), program semester (prosem) dan silabus.
Kepala SD Negeri Situgede 3 mengkaji ulang semua rencana
pembelajaran dan memberikan saran dan bimbingan.
Guru-guru di SD Negeri Situgede 3 mempertimbangkan berbagai
kebutuhan pembelajaran yang berbeda dan merencanakan
pembelajaran berdasarkan kebutuhan tersebut.
Guru-guru di SD Negeri Situgede 3 mengkaji ulang RPP setelah
mengajar untuk membantu merencanakan pembelajaran selanjutnya.
Guru-guru di SD Negeri Situgede 3 secara teratur menggunakan
metode pembelajaran yang beragam dan melaksanakan pembelajaran
secara bertahap dan menarik. Guru-guru di SD Negeri Situgede 3
tidak hanya mengarahkan pembelajaran, tapi juga memberi
kesempatan bagi peserta didik untuk menyampaikan pendapat dan
terlibat secara aktif.
4. Standar Penilaian
Guru-guru di SD Negeri Situgede 3 selalu memantau kemajuan
belajar peserta didik melalui observasi dan penilaian secara berkala,
melaksanakan penilaian sesuai dengan silabus dan RPP, serta
memberikan informasi kepada peserta didik mengenai KKM
Guru-guru di SD Negeri Situgede 3 mengkaji ulang tingkat
kemajuan semua peserta didik pada setiap akhir semester dan
menggunakan informasi tersebut untuk merencanakan program
pembelajaran selanjutnya.
Guru-guru di SD Negeri Situgede 3 memberi kesempatan kepada
peserta didik untuk mengkaji ulang kemajuan belajar mereka untuk
menetapkan target pembelajaran selanjutnya.
SD Negeri Situgede 3 membuat laporan berkala pada orangtua
mengenai pencapaian hasil belajar peserta didik setiap semester dan
129
129
menawarkan kesempatan untuk mendiskusikan kemajuan anak
mereka.
SD Negeri Situgede 3 memiliki kemitraan dengan orangtua .
Orangtua terlibat aktif dalam penyelesaian PR (Pekerjaan Rumah)
anak mereka.
5. Standar Kompetensi Lulusan
Sebagian kecil peserta didik telah menunjukkan prestasi belajar
yang lebih baik, namun tidak konsisten. SD Situgede 3 belum
merumuskan dan mengupayakan target belajar yang bisa dicapai bagi
semua peserta didik agar mereka bisa berhasil.
Peserta didik kami menerapkan ajaran agama dalam kehidupan
mereka menunjukkan sikap yang baik di sekolah dan di tengah
masyarakat luas. Mereka memahami tentang disiplin, toleransi,
kejujuran, kerja keras, dan perhatian kepada orang lain. Sekolah
menyediakan beragam kegiatan pengembangan pribadi
6. Standar Pengelolaan
SD Negeri Situgede 3 memiliki komite sekolah dan dewan guru
yang aktif menunjukkan kesungguhan untuk memperbaiki
pembelajaran dengan melakukan kunjungan kelas, mengkaji model
pembelajaran yang efektif, dan memberikan umpan balik.
SD Negeri Situgede 3 memiliki visi-misi yang jelas yang
dirumuskan berdasarkan kesepakatan pemangku kepentingan dan
terfokus pada peningkatan mutu pendidikan.
130
130
Kepala sekolah melakukan supervisi kelas dan memberikan
umpan balik kepada guru dua kali dalam setiap semester. Para guru
dan tenaga administrasi sekolah (TAS) sekolah kami tidak memiliki
rasa kepemilikan yang kuat terhadap nilai-nilai dan tujuan yang
hendak sekolah capai. Pimpinan sekolah melakukan evaluasi terhadap
upaya yang kami lakukan dan mengubah rencana sesuai dengan hasil
evaluasi.
Visi dan misi serta tujuan pendidikan SDN Situgede 3 sudah
disosialisasikan kepada warga sekolah, kepada peserta didik sosialisasi
Visi melalui rapat komite sekolah dansaat pengambilan laporan
pendidikan. Atau disampaikan kepada masyarakat ataupun pemangku
kepentingan melalui beberapa cara diantaranya memasang spanduk di
tembok dinding sekolah dan melalui persuratan.
Rencana kerja sekolah (RKS), renjana kerja tahunan (RKT)
ataupun rencana kerja jangka menengah (RJKM) belum
disosialisasikan kepada warga sekolah. tetapi rencana kegiatan melalui
rapat guru dan pemajangan di papan pengumuman. Sekolah sudah
melakukan pengisian Evaluasi Diri Sekolah (EDS) sehingga Rencana
Kerja Anggaran Sekolah (RKAS) yang disusun mengacu pada EDS
yang dikelompokkan ke dalam delapan standar.
Kegiatan supervisi sudah dilaksanakan secara berkala dan
berkelanjutan akan tetapi tidak ada tindak lanjutnya sehingga guru
tidak melakukan perbaikan-perbaikan terutama dalam peningkatan
hasil belajar siswa. Pengumpulan dan penggunaan data sudah
menggunakan sistem informasi berbasis ICT program Microsoft office.
Sedangkan data dan informasi sekolah dapat diakses melalui telepon,
jaringan internet.
7. Standar Tenaga Pendidik dan Kependidikan
SD Situgede 3 memiliki jumlah pendidik dan tenaga
kependidikan sesuai dengan kualifikasi yang ditetapkan dalam standar.
SD Situgede 3 mempunyai tenaga pendidik yang cukup untuk
131
131
menangani peserta didik yang mengalami. Guru guru disekolah kami
memliki dedikasi dan integritas yang tinggi terhadap pekerjaannya.
8. Standar Pembiayaan
Perumusan rancangan anggaran biaya pendapatan dan belanja
sekolah (RAPBS) merujuk pada peraturan pemerintah dengan
melibatkan partisipasi komite sekolah dan pemangku kepentingan
yang terkait.
Sekolah membuat laporan pertanggungjawaban pendapatan dan
penggunaan keuangan secara berkala dan menyeluruh kepada
Pemerintah dan pemangku kepentingan. Sekolah berencana untuk
memperluas penggunaan sumber daya dan prasarana sekolah untuk
mendapatkan pembiayaan tambahan tetapi kami belum
mengimplementasikannya.
Hubungan sekolah dengan pemangku kepentingan harus
dikembangkan lebih lanjut agar mendapatkan bantuan keuangan dari
mereka. SD Situgede 3 menyimpan catatan alumni dan sebagian dari
mereka membantu sekolah tetapi bukan dalam hal pembiayaan.
132
132
BAB III
PELAKSANAAN RENCANA TINDAK LANJUT (RTL)
A. Pelaksanaan Rencana Tindak Kepemimpinan (RTK)
Tujuan utama kepemimpinan pembelajaran adalah memberikan layanan
prima kepada semua siswa agar mereka mampu mengembangkan potensi kualitas
dasar dan kualitas instrumentalnya untuk menghadapi masa depan yang belum
diketahui dan sarat dengan tantangan-tantangan yang sangat turbulen. Menurut
Slamet PH (2001), kualitas dasar meliputi kualitas daya pikir, daya hati, dan daya
pisik/raga. Daya pikir meliputi cara-cara berpikir induktif, deduktif, ilmiah, kritis,
kreatif, inovatif, lateral, dan berpikir sistem. Daya hati (qolbu) meliputi kasih sayang,
empati, kesopan santunan, kejujuran, integritas, kedisiplinan, kerjasama, demokrasi,
kerendahan hati, perdamaian, respek kepada orang lain, tanggungjawab, toleransi,
dan kesatuan serta persatuan (terlalu banyak untuk disebut semuanya). Daya pisik
meliputi kesehatan, kestaminaan, ketahanan, dan keterampilan. Kualitas instrumental
meliputi penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi serta seni. Ilmu pengetahuan
dapat digolongkan menjadi ilmu pengetahuan lunak (sosiologi, politik, ekonomi,
pendidikan, antroplogi, dan yang sejenis). Ilmu pengetahuan keras meliputi
metematika, fisika, kimia, biologi, dan astronomi. Teknologi meliputi teknologi
konstruksi, manufaktur, transportasi, telekomunikasi, energi, bio, dan bahan. Seni
terdiri dari seni suara, musik, tari, kriya, dan rupa
Tujuan kepemimpinan pembelajaran adalah untuk memfasilitasi
pembelajaran agar siswanya meningkat prestasi belajarnya, meningkat kepuasan
belajarnya, meningkat motivasi belajarnya, meningkat keingintahuannya,
133
133
kreativitasnya, inovasinya, jiwa kewirausahaannya, dan meningkat kesadarannya
untuk belajar secara terus-menerus sepanjang hayat karena ilmu pengetahuan dan
teknologi serta seni berkembang dengan pesat.
Adapun kepemimpinan pendidikan adalah kemampuan untuk mempengaruhi,
mendorong, menggerakkan, mengarahkan dan memperdayakan seluruh sumber daya
pendidikan untuk mencapai tujuaan pendidikan. Kepemimpinan pendidikan meliputi
kepala sekolah, guru dan personil sekolah pada dimensi kepemimpinan masing-
masing.
Berdasarkan Hasil tes pengisian AKPK penulis memperoleh nilai kompetensi
sebagai berikut:
Tabel 3.1. Hasil AKPK Calon
Kompetensi Kode Jumlah
Kepribadian 1 89,29
Manajerial 2 89,29
Kewirausahaan 3 80,00
Supervisi 4 83,33
Sosial 5 80,00
Dari data di atas diketahui bahwa kompetensi terlemah calon adalah pada
kompetensi Kewirausahaan. Di bawah ini disajikan Grafik Individual Calon kepala
Sekolah sebagai berikut :
134
134
Gambar 3.1. Grafik Per Individual Calon kepala Sekolah
Sebagai tindakan kepemimpinan calon kepala sekolah perlu meningkatkan
kompetensi Kepribadian, Sosial, dan Kewirausahaan melalui penyusunan Rencana
Tindak Kepemimpinan dalam rangka peningkatan mutu pendidikan di sekolah. Oleh
karena itu mengawali perencanaan Tindak Kepemimpinan, calon melakukan analisis
terhadap hasil Evaluasi Diri Sekolah Tahun 2017 khususnya pada standar Isi, Standar
Proses, Standar Kelulusan, dan Standar Penilaian.
Hasil analisis terhadap EDS sekolah terhadap empat standar diperoleh
kelemahan pada standar proses dengan rekomendasi para guru perlu mengembangkan
pembelajaran Tematik Terpadu melalui Bimtek Pembelajaran Tematik Terpadu.
Atas pertimbangan tersebut calon memilih Judul Rencana Tindak
Kepemimpinan “Peningkatan Kemampuan Guru Dalam mengembangkan
Pembelajaran Tematik Terpadu Melalui Bimbingan Teknik Di SDN Situgede 4 Kota
Bogor”
Usaha peningkatan mutu pendidikan di sekolah perlu didukung oleh
efektifitas kepemimpinan kepala sekolah. Sekolah perlu berkembang maju dari tahun
ke tahun. Kenyataannya menunjukkan bahwa tingkat kemajuan sekolah sangat
ditentukan oleh sejauh mana tingkat kemajuan manajemen dan administrasi sekolah.
Manajemen selalu berkaiatan dengan kehidupan organisasi di mana terdapat
sekelompok orang yang menduduki berbagai jenjang tingkat kepemimpinan dan
sekelompok orang lain yang tanggung jawab utamanya adalah menyelenggarakan
89.29
89.29
80.00
83.33
80.00
75.00
80.00
85.00
90.00
Kepribadian
Manajerial
Kewirausahaan
Supervisi
Sosial
Hasil AKPK Calon
135
135
kegiatan operasional. Pandangan ini sangat mendasar karena keberhasilan seseorang
yang menduduki jabatan manajerial tidak lagi diukur dari ketrampilannya
menyelenggarakan kegiatan operasional, melainkan dari kemahiran dan
kemampuannya mempengaruhi menggerakan, mengarahkan dan memperdayakan
orang lain dalam organisasinya dan bekerjasama dalam rangka mencapai program
yang sudah menjadi keputusan, diharapkan guru-guru akan bekerja maksimal
terutama dalam hasil belajar yang diharapkan, hendaknya lebih mengutamakan dalam
penguasaan penggunaan media pembelajaran yang mendukung materi pembelajaran.
1. Siklus Pertama
a. Persiapan
Pada tahap persiapan penulis menyusun program tindak
kepemimpinan yang dilengkapi dengan instrumen-instrumen yang diperlukan
pada tahap pelaksanaan. Pada tahap persiapan penulis melakukan:
1) Berkoordinasi dengan kepala sekolah (meminta ijin)
2) Membuat Program Rencana Tindak Kepemimpinan
3) Membentuk Panitia kegiatan RTK
4) Membuat SK Kasek tt Panitia Bimtek
5) Menentukan narasumber melalui kesepakatan bersama
6) Berkoordinasi dengan pengawas binaan dengan terbuka
7) Menentukan waktu pelaksanaan
8) Menentukan jumlah peserta
9) Menentukan biaya dengan jujur, transparan dan akuntabel
10) Membuat panduan bintek
11) Membuat dan mengirim undangan Bimtek
12) Menyusun instrumen untuk mengukur peningkatan kemampuan guru
dalam mengembangkan pembelajaran tematik terpadu
13) Menyusun instrumen dengan penuh motivasi untuk mengukur
peningkatan kompetensi kepribadian, kewirausahaan, dan sosial CKS
14) Menyusun instrumen dengan teliti untuk mengobservasi pelaksanaan
Bimtek
15) Menyiapkan sarpras Bimtek
16) Menyusun instrumen monitoring dan evaluasi pelaksanaan tindakan
siklus I.
b. Pelaksanaan
136
136
Untuk mendapatkan hasil yang diharapkan pada tahap pelaksanaan
dengan penuh motivasi penulis melakukan kegiatan sebagai berikut:
1) Melaksanakan pertemuan awal
2) Mengawali bintek dengan keterbukaan hati
3) Memfasilitasi pelaksanaan bintek pembelajaran tematik, dengan sabar
4) Melakukan pendampingan guru dalam pembelajaran tematik
5) Mendorong guru melaksanakan pembelajaran tematik
6) Melakukan perbaikan
7) Memberikan kesempatan kepada kelompok untuk memaparkan/
mempresentasikan hasil pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu
8) Memberikan kesempatan kepada guru untuk berdiskusi secara umum
guru memperoleh ide dan gagasan tentang pengembangan pembelajaran
Tematik Terpadu yang memenuhi prinsip pengembangan
c. Monitoring dan Evaluasi
Calon kepala sekolah melakukan monitoring dan evaluasi untuk
mengetahui perkembangan dari hasil kegiatan untuk mencapai indikator
keberhasilan dalam pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu . Dalam
pelaksanaan monev calon kepala sekolah membagikan instrumen evaluasi
kegiatan dan evaluasi tentang kompetensi calon kepala sekolah kepada
peserta Bimbingan Teknik.
d. Refleksi
Dalam pelaksanaan kegiatan pengembangan pembelajaran Tematik
Terpadu pada siklus 1 ini, kepala sekolah selalu memberi motivasi kepada
penulis dan guru-guru agar kita selaku guru mampu pengembangan
pembelajaran Tematik Terpadu. RPP Tematik tersebut akan digunakan dalam
pelaksanaan pembelajaran di kelas. Namun dalam pelaksanaan
pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu kalau penulis tidak
menanyakan dan mendampingi ternyata guru-guru belum berusaha keras
dalam pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu, sehingga dikala
penulis meminta mengumpulkan hasilnya ternyata masih banyak yang belum
sesuai kaidah pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu.
e. Hasil
137
137
Sebelum dilaksanakan kegiatan Bimbingan Teknik dilaksanakan Pre
tes bagi peserta dan di akhir kegiatan dilaksanakan post test dengan hasil
sebagai berikut :
Tabel. 3.2. Hasil Pre Tes dan Postes Siklus 1
NO NAMA
NILAI
KINERJA
Peningkatan
Pre
Test
Post
Test
1 Ajat Sudrajat,S.Pd 65,00 85,00 20,00
2 Wiwin Widaningsih,S.Pd 70,00 90,00 20,00
3 Riyanta 80,00 100,00 20,00
4 Susi Suryaningsih,S.Pd 65,00 90,00 25,00
5 Ratnengsih,S.Pd.SD 60,00 85,00 25,00
6 Fitriana,S.Pd.SD 80,00 100,00 20,00
7 Rudi Hartono,S.Pd 50,00 80,00 30,00
8 Erik Susanto,S.Pdi 60,00 90,00 30,00
9 Ai Aminah,S.Pd 50,00 90,00 40,00
10 Abdul Salam 60,00 100,00 40,00
11 Panji Prasetya Bayu Aji, S.Pd 70,00 90,00 20,00
12 Irwan Septiadi, S.Pd.I 80,00 100,00 20,00
13 Shela Arselina, S.Pd 65,00 90,00 25,00
14 Betari DwiArniza 60,00 85,00 25,00
Rata-rata 64,00 91,00 27,00
Berdasarkan tabel di atas diketahui hasil pre tes dengan rata-rata
64,00 sedangkan hasil post tes meningkat menjadi 91,00. Hasil analisa
pelaksanaan pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu yang
dilaksanakan siklus satu melalui penilaian pengembangan pembelajaran
Tematik Terpadu, evaluasi kegiatan dan penilaian kompetensi calon kepala
sekolah diperoleh hasil sebagai berikut :
Tabel 3.3.
Siklus 1. Rekapitulasi Penilaian Produk Kemampuan Guru Dalam
Pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu
NO NAMA
NILAI KINERJA
Siklus 1
1
Ajat Sudrajat,S.Pd 74%
138
138
2 Wiwin Widaningsih,S.Pd 60%
3 Riyanta 74%
4 Susi Suryaningsih,S.Pd 60%
5 Ratnengsih,S.Pd.SD 60%
6 Fitriana,S.Pd.SD 96%
7 Rudi Hartono,S.Pd 60%
8 Erik Susanto,S.Pdi 74%
9 Ai Aminah,S.Pd 74%
10 Abdul Salam 60%
11 Panji Prasetya Bayu Aji, S.Pd 60%
12 Irwan Septiadi, S.Pd.I 74%
13
Shela Arselina, S.Pd 60%
14
Betari DwiArniza 74%
Jumlah
965%
Rat-rata 69.00%
Berdasarkan tabel di atas perolehan nilai rata-rata 14 guru
Bimbingan Teknik Pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu telah
melakukan Penilaian Produk Guru dengan nilai rata-rata sebesar 69 dengan
kategori Baik artinya baru pada kategori cukup. Dengan Nilai tertinggi 96
dan Nilai terendah 60.
Tabel 3.4.
Kategori Hasil Penilaian
A Sangat baik 86 % – 100 %
B Baik 76 % - 85 %
C Cukup 56 % - 75 %
D Kurang < 56 %
Kategori pemahaman guru dalampengembangan pembelajaran Tematik
Terpadu
4 = Sangat baik
3 = baik
2 = Cukup
1 = kurang
139
139
Selanjutnya peserta Bimbingan Teknik sebagai responden diminta
untuk melakukan penilaian Tindak Kepemimpinan Calon guna memperoleh
informasi tentang Peningkatan Kompetensi Calon, maka diperoleh data
sebagai berikut :
Tabel 3.5
Siklus 1. Rekapitulasi Nilai Tindak Kepemimpinan Dalam Peningkatan
Kompetensi Calon
No. Penilaian
No Indikator Perolehan Max Nilai
1 2 3 4 5 6 7
1 Kepribadian 37 37 34 42 42 36 40 268 336 68.37
2 Kewirausahaan 42 31 39 37 39 45 43 276 336 70.41
3 Sosial 31 39 33 42 34 36 34 249 336 63.52
Berdasarkan data tabel di atas Nilai Tindakan Kepemimpinan Calon
sebelum tindakan (hasil AKPK awal) kepribadian 89 Pada Siklus 1 dapat
disimpulkan bahwa Nilai rata-rata Kompetensi kepribadian 68.37 dengan
kategori Baik, Kompetensi Kewirausahaan hasil AKPK Awalsebesar 80 dan
Hasil Siklus 1 70.41 dengan kategori Baik dan Kompetensi Sosial hasil
penilaian awal (AKPK) 80 sedangkan hasil penilaian Siklus 1 memperoleh
penilaian 63.52 dengan kategori baik. Bagi Calon nilai Siklus I yang lebih
rendah dari AKPK menjadikan pemacu untuk meningkatkan kinerja lebih
baik lagi. Rendahnya hasil penilaian Tindakan Kepemimpinan masih bersifat
subjektif mengingat beberapa faktor di antaranya kondisi peserta, atau jenis
instrumen yang kurang valid.
Dengan demikian Hasil AKPK pada Siklus 1 dapat digambarkan
dalam tabel sebagai berikut :
Tabel 3.6. Hasil AKPK Siklus 1
No Kompetensi
Sebelum
tindakan
Sesudah
tindakan
Peningkatan/
Penurunan
1 Kepribadian 89 68.37 - 20.63
2 Kewirausahaan 80 70.41 - 9.59
3 Sosial 80 63.52 - 16.48
140
140
Dari hasil penilaian Tindak Kepemimpinan calon diperoleh
penurunan pada kompetensi kepribadian -20.63 point, kompetensi
kewirausahaan menurun sebesar – 9.59 point, dan kompetensi Sosial
menurun sebesar 16.48 point.
Selama pelaksanaan Siklus 1 dilaksanakan monitoring dan evaluasi
yang dilaksanakan dengan bantuan kepala sekolah. Adapun objek
pelaksanaan monitoring dan evaluasi adalah keterlaksanaan Rencana Tindak
kepemimpinan, meliputi input AKPK calon, Nilai-nilai kepemimpinan
calon, Output Indikator kinerja Peserta, dan activities/kegiatan yang
dilaksanakan calon. Dari keseluruhan aspek yang dievaluasi diperoleh nilai
ketercapaian sebesar 58 atau setara dengan Nilai Kinerja 85,29 dengan
kategori Baik.
2. Siklus Kedua
a. Persiapan
Pada tahap persiapan penulis menyusun program tindak kepemimpinan
yang dilengkapi dengan instrumen-instrumen yang diperlukan pada tahap
pelaksanaan. Pada tahap persiapan penulis melakukan:
1) Kordinasi dengan kepala sekolah dan teman sejawat yang akan membantu
pelaksanaan kegiatan
2) Bekerja keras menyusun program Bimbingan Teknik sebagai panduan dalam
melaksanakan kegiatan
3) Bekerjasama dengan PKS Kurikulum, menyiapkan materi dan panduan yang
akan digunakan dalam pelaksanaan Bimbingan Teknik
4) Menyusun rencana kerja dengan teman sejawat, menyusun jadwal kegiatan,
membuat surat undangan, mempersiapkan ATK dan tempat untuk
pelaksanaan Bimbingan Teknik.
b. Pelaksanaan
Untuk mendapatkan hasil yang diharapkan pada tahap pelaksanaan
dengan penuh motivasi penulis melakukan kegiatan sebagai berikut:
1) Melakukan kegiatan sosialisasi kepada kepala sekolah dan rekan-rekan guru
yang menjadi sasaran atau yang menjadi peserta Bimbingan Teknik.
141
141
2) Dengan sepenuh hati mengawal pelaksanaan Bimbingan Teknik, calon
kepala sekolah menjelaskan tentang materi dan kaidah pengembangan
pembelajaran Tematik Terpadu yang benar sesuai pengalaman yang di miliki.
3) Memberi motivasi yang kuat untuk sukses pada guru-guru dalam
pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu.
4) Dengan sabar dan telaten memberikan pendampingan pada guru-guru jika
perlu memberi bimbingan diluar jam kerja, meminta kesediaan guru-guru
untuk mengumpulkan hasilnya
c. Monitoring dan Evaluasi
Calon kepala sekolah melakukan monitoring dan evaluasi untuk
mengetahui perkembangan dari hasil kegiatan untuk mencapai indikator
keberhasilan dalam pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu. Dalam
pelaksanaan monev calon kepala sekolah membagikan instrumen evaluasi
kegiatan dan evaluasi tentang kompetensi calon kepala sekolah kepada peserta
Bimbingan Teknik.
d. Refleksi
Dalam pelaksanaan kegiatan pengembangan pembelajaran Tematik
Terpadu pada siklus II ini, kepala sekolah selalu memberi motivasi kepada
penulis dan guru-guru agar kita selaku guru mampu pengembangan pembelajaran
Tematik Terpadu yang baik, RPP Tematik tersebut akan digunakan dalam
pelaksanaan pembelajaran di kelas.
Hasil Refleksi pada Siklus 2 peserta telah mampu pengembangan
pembelajaran Tematik Terpadu dengan baik dan sesuai dengan kebutuhan
penyampaian materi pelajaran.
e. Hasil
Hasil analisa pelaksanaan pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu
yang dilaksanakan siklus satu melalui penilaian pengembangan pembelajaran
Tematik Terpadu, evaluasi kegiatan dan penilaian kompetensi calon kepala
sekolah diperoleh hasil sebagai berikut.
Tabel 3.7
Siklus 2. Rekapitulasi Penilaian Produk Kemampuan Guru Dalam
Pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu
NO NAMA NILAI KINERJA
142
142
Siklus II
1 Ajat Sudrajat,S.Pd 74%
2 Wiwin Widaningsih,S.Pd 98%
3 Riyanta 93%
4 Susi Suryaningsih,S.Pd 100%
5 Ratnengsih,S.Pd.SD 74%
6 Fitriana,S.Pd.SD 93%
7 Rudi Hartono,S.Pd 74%
8 Erik Susanto,S.Pdi 74%
9 Ai Aminah,S.Pd 93%
10 Abdul Salam 74%
11
Panji Prasetya Bayu Aji, S.Pd 93%
12
Irwan Septiadi, S.Pd.I 93%
13
Shela Arselina, S.Pd 74%
14
Betari DwiArniza 74%
Jumlah
1180%
Rata-rata 84%
Berdasarkan tabel di atas perolehan nilai rata-rata 14 guru peserta
Bimbingan Teknik pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu telah
melakukan Penilaian Produk Guru dengan nilai rata-rata sebesar 84.00 % dengan
kategori Baik. Dengan Nilai tertinggi 100 dan Nilai terendah 74.
Tabel 3.8
Kategori Hasil Penilaian
A Sangat baik 86 % – 100 %
B Baik 76 % - 85 %
C Cukup 56 % - 75 %
D Kurang < 56 %
Kategori pemahaman guru dalampengembangan pembelajaran Tematik
Terpadu
4 = Sangat baik
3 = baik
2 = Cukup
1 = kurang
143
143
Selanjutnya peserta Bimbingan Teknik sebagai responden diminta untuk
melakukan penilaian Tindak Kepemimpinan Calon guna memperoleh informasi
tentang Peningkatan Kompetensi Calon, maka diperoleh data sebagai berikut :
Tabel 3.9.
Siklus 2. Rekapitulasi Nilai Tindak Kepemimpinan Dalam Peningkatan
Kompetensinya
No. Penilaian
No Indikator Perolehan Max Nilai
1 2 3 4 5 6 7
1 Kepribadian 51 51 49 53 47 54 46 351 336 89.54
2 Kewirausahaan 50 43 47 50 45 48 48 331 336 84.44
3 Sosial 49 45 45 45 48 47 48 327 336 83.42
Berdasarkan data tabel di atas Nilai Tindakan Kepemimpinan Calon Pada
Siklus 2 dapat disimpulkan bahwa Nilai rata-rata Kompetensi kepribadian 89.54
dengan kategori Amat Baik, Kompetensi Kewirausahaan 84,44 dengan kategori
Amat Baik dan Kompetensi Sosial 83,43 dengan kategori Baik.Dengan demikian
jika dibandingkan dengan AKPK dan Siklus I terjadi peningkatan yang
signifikan.
Dengan demikian Hasil AKPK pada Siklus 1 dapat digambarkan dalam
tabel sebagai berikut :
Tabel 3.10. Hasil AKPK Siklus 2
No Kompetensi
Sebelum
tindakan
Sesudah
tindakan
Peningkatan/
Penurunan
1 Kepribadian 89.00 89.54 0.54
2 Kewirausahaan 80,00 84.44 4.44
3 Sosial 80,00 83.42 3.42
Dari hasil penilaian Tndak Kepemimpinan calon diperoleh peningkatan
pada kompetensi kepribadian 0.54 point, kompetensi kewirausahaan meningkatan
4.44 point, dan kompetensi Sosial meningkat sebesar 3.42 point.
Pada Siklus 2 juga dilaksanakan Monitoring dan Evaluasi pelaksanaan
Kegiatan Bimbingan Teknik Pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu
144
144
melalui Bimbingan Teknik dengan bantuan kepala sekolah. Monitoring dan
Evaluasi yang dilakukan menggunakan Instrumen Monitoring dan Evaluasi
dengan menitik beratkan kepada Rencana Tindak kepemimpinan Calon
mengutamakan kepada aspek-aspek yang meliputi : input AKPK calon, Nilai-
nilai kepemimpinan calon, Output Indikator kinerja Peserta, dan
activities/kegiatan yang dilaksanakan calon. Dari keseluruhan aspek yang
dievaluasi diperoleh nilai ketercapaian sebesar 64atau setara dengan Nilai Kinerja
94.12 dengan kategori Amat Baik.
Sebagai bahan pembanding, di bawah ini disajikan diagram perbandingan
Penilaian Produk Guru terhadap pemahaman Bimbingan Teknik RPP Tematik
sebagai berikut :
Gambar 3.1 Diagram Perbandingan Penilaian Produk Peserta Bimbingan
Teknik
Berdasarkan diagram batang di atas maka dapat dianalisa bahwa tingkat
pemahaman guru terhadap materi pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu
meningkat dari 69 pada Siklus 1 menjadi 84 pada Siklus 2 dengan demikian
terjadi peningkatan sebesar 15 point.
0
10
20
30
40
50
60
70
80
90
Siklus 1 Siklus 2
69
84.00
PENILAIAN PRODUK
145
145
Selanjutnya penilaian responden terhadap Tindakan Kepemimpinan
memperoleh tanggapan Responden sebagaimana digambarkan pada diagram di
bawah ini :
Gambar 3.2. Diagram Batang Tindakan Kepemimpinan
Berdasarkan diagram di atas maka dapat disimpulkan bahwa penilaian
responden terhadap peningkatan Tindakan kepemimpinan Calon meningkat untuk
dimensi kepribadian, kewirausahaan dan dimensi sosial.
Pada dimensi kepribadian diperoleh nilai Prasiklus 89.00, Siklus 1 68.37
dan pada siklus 2 memperoleh nilai 89.54. Untuk dimensi Kewirausahaan Pada
Pra Siklus 80.00, siklus 1 mencapai nilai 70.41 dan pada Siklus 2 mencapai nilai
84.44 Sedangkan pada dimensi sosial sebelum tindakan diperoleh nilai 80.00
pada siklus 1 memperoleh nilai 63.52 dan pada Siklus 2 memperoleh nilai rata-
rata 83.42.
Dengan demikian diperoleh hasil peningkatan yang sangat signifikan
terhadap Peningkatan Kompetensi Guru Dalam Pengembangan pembelajaran
Tematik Terpadu Melalui Bimbingan Teknik di SD Negeri Situgede 4 Kota
Bogor.
0.00
10.00
20.00
30.00
40.00
50.00
60.00
70.00
80.00
90.00
Pra Siklus Siklus 1 Siklus 2
89.00
68.37
89.54
80.00
70.41
84.44
80.00
63.52
83.42
Chart Title
146
146
B. Supervisi Guru Junior
Supervisi akademik adalah serangkaian kegiatan membantu guru
mengembangkan kemampuannya mengelola proses pembelajaran demi pencapaian
tujuan pembelajaran. Dengan kata lain supervisi akademik merupakan upaya
membantu guru-guru mengembangkan kemampuannya mencapai tujuan
pembelajaran. Kompetensi supervisi akademik intinya adalah membina guru dalam
meningkatkan mutu proses pembelajaran, hal ini sesuai dengan amanat Peraturan
Menteri Pendidikan Nasional Nomor 41 Tahun 2007 tentang Standar Proses untuk
Pendidikan Dasar dan Menengah, yang menyatakan bahwa salah satu dimensi
kompetensi kepala sekolah/madrasah adalah supervisi akademik. Agar kepala sekolah
dapat melaksanakan supervisi akademik dengan baik dan benar, maka calon kepala
sekolah/madrasah perlu dibekali dengan konsep, prinsif, fungsi, teknik dan tujuan
supervisi akademik.
Kegiatan supervisi guru junior pada OJL, merupakan salah satu upaya untuk
meningkatkan kompetensi calon kepala sekolah untuk meningkatkan kualitas
pembelajaran, melalui implementasi tindakan kepemimpinan berupa mempengaruhi
dan menggerakkan rekan guru, sehingga dapat lebih meningkat kompetensinya. Pada
kegiatan supervisi guru junior ini, calon menerapkan kompetensi supervisi, dalam
bentuk tindakan membimbing pembuatan perangkat, mengobservasi pembelajaran di
kelas dan mengevaluasi hasil pembelajaran serta memberikan umpan balik hasil
observasi pembelajaran.
Dalam pelaksanaan supervisi guru junior dilakukan kepada dua orang guru
yang ditentukan bersama setelah melalui koordinasi dan kesepakatan bersama para
guru. Identitas guru tersebut adalah sebagai berikut :
1. Nama : Susi Suryaningsih, S.Pd.
Tugas Mengajar kelas : Kelas II
Pelajaran yang diampu : Tematik (Tugasku Sehari-hari)
Pengalaman mengajar : 22 Tahun –00 Bulan
2. Nama : Riyanta
Tugas Mengajar kelas : Kelas V
Pelajaran yang diampu : Makanan Sehat
Pengalaman mengajar : 30Tahun – 03 Bulan
147
147
Adapun tahap dan proses supervisi guru junior dapat diuraikan pada kegiatan
: Penyusunan Program Supervisi, Pra Observasi, Observasi, Pasca Observasi, dan
Tindak lanjut
Di bawah ini disajikan Jadwal Pelaksanaan Supervisi yang telah disepakati
bersama guru junior sebagai berikut :
1. Guru Junior 1
a. Siklus 1
1) Perencanaan
Kegiatan supervisi guru Junior pada On the Job Learning,
merupakan salah satu upaya meningkatkan kompetensi calon kepala
sekolah dalam meningkatkan kualitas pembelajaran, melalui implementasi
tindakan kepemimpinan berupa mempengaruhi dan menggerakkan rekan
gurumu, sehingga dapat lebih meningkat kompetensinya.
Kegiatan supervisi guru junior ini, calon kepala sekolah
menerapkan kompetensi supervisi, dalam bentuk tindakan membimbing
pembuatan perangkat pembelajaran, mensupervisi dalam pembelajaran di
kelas, mengevaluasi hasil pembelajaran dan memberikan umpan balik dan
tindak lanjut hasil penilaian pembelajaran.
Identitas rekan guru yang diobservasi :
Nama : Susi Suryaningsih, S.Pd.
NIP : 19710424 199307 2 001
Guru : Kelas II
Alasan penunjukkan rekan guru ini, karena yang bersangkutan
meminta dan bersedia mendapatkan semacam pendampingan dalam
melaksanakan kegiatan pembelajaran. Selain itu adanya keinginan untuk
meningkatkan kompetensi dalam pengembangan pembelajaran Tematik
Terpadu dan implementasinya dalam pembelajaran di kelas. Penunjukkan
guru tersebut, berawal karena adanya koordinasi dengan kepala sekolah dan
rekan guru yang akan disupervisi.
Calon membuat kesepakatan dengan guru yang akan disupervisi
untuk menentukan waktu supervisi dan menyiapkan instrumen supervisi.
Tentang waktu supervisi disepakati dilaksanakan pada tanggal 20 dan 25
September 2018 dan tanggal 26, 27 September 2018. Penulis juga
148
148
menawarkan jika ada hal-hal yang kiranya bisa dibantu dalam persiapan
supervisi.
Tabel 3.11
Jadwal Kegiatan Supervisi Guru Junior
No. Hari/Tanggal Waktu Uraian Kegiatan Keterangan
1 Senin, 19
September
2018
2 Jam Koordinasi dengan kepala
sekolah dan guru yang akan
mendapat supervisi, belajar
tentang supervisi,dan
instrumen supervisi.
Dilaksanakan
siang hari mulai
pukul 07.30
Selasa, 20
September
2018
Melaksanakan Pra Observasi Dilaksanakan
siang hari mulai
pukul 07.30
3 Kamis, 25
September
2018
5 Jam Melaksanakan supervisi di
kelas (Observasi),
menganalisis hasil supervisi.
Melaksanakan Pasca
Observasi
Dilaksanakan
pagi hari
mengikuti jam
pembelajaran di
kelas
4 Jumat, 26
September
2018
5 Jam Menyusun programuntuk
siklus 2
Dilaksanakan
siang hari mulai
pukul 07.00
2) Pelaksanaan
Tahap dan proses supervisi guru junior dapat diuraikan pada
kegiatan sebagai berikut : 1) pra observasi, 2) observasi, 3)pasca observasi,
4) Tindak Lanjut, 5) Hasil.
a) Pra observasi
Sebelum penulis melaksanakan supervisi kelas, penulis duduk
bersama dengan guru yang akan disupervisi tentang kegiatan
pembelajaran yang akan dilaksanakan, ada beberapa pertanyaan yang
penulis diskusikan bersama. Penulis mencoba berusaha menciptakan
suasana yang akrab, membahas persiapan, membuat kesepakatan tentang
fokus supervisi dan menyepakati instrumen yang dipakai.
149
149
Pada kesempatan pra supervisi, calon menanyakan dan memeriksa
administrasi kelas yang dibuat guru, sesuai instrumen yang dipegang.
Dari 36 Instrumen telaah RPP yang diajukan calon diperoleh hasil yang
masih rendah yaitu pada aspek C2 Rumusan Tujuan Pembelajaran
khusunya pada Indikator : Mencerminkan pencapaian kompetensi sikap,
pengetahuan, dan keterampilan, Memberikan gambaran proses
pembelajaran, Memberikan gambaran pencapaian hasil pembelajaran,
Dituangkan dalam bentuk deskripsi, memuat kompetensi yang hendak
dicapai oleh peserta didik, masih memperoleh nilai 2. C3 Materi
pembelajaran, pada nomor 13, 14, 15 dan 16 diperoleh nilai rata-rata 2.
C4 , Metode pembelajaran pada indikator, Menerapkan pembelajaran
aktif yang bermuara pada pengembangan HOTS, Menggambarkan
sintaks/tahapan yang jelas (apabila menggunakan model pembelajaran
tertentu), dan menggambarkan proses pencapaian kompetensi masih
memiliki nilai rata-rata 2.
Pada Dimensi Media Pembelajaran dan sumber belajar (C5),
kesesuaian dengan peserta didik, Sumber belajar yang digunakan
mencakup antara lain bahan cetak, elektronik, alam dan sumber belajar
lainnya, dan Memanfaatan teknologi pembelajaran sesuai dengan konsep
dan prinsip tekno-pedagogis/Techno-Pedagogical Content Knowledge
(TPACK) masih memperoleh nilai 2.
Pada dimensi Langkah-langkah pembelajaran, Kegiatan
pendahuluan memuat: pengkondisian peserta didik, kegiatan religius,
apersepsi, penyampaian tujuan pembelajaran, kegiatan, dan penilaian
yang akan dilakukan belum terkelola dengan apik.
Pada dimensi C7, Penilaian hasil Belajar, Sesuai dengan
kompetensi (IPK dan atau KD) Memuat soal HOTS dan soal-soal
keterampilan khusus mata pelajaran (misalnya Agama, Seni Budaya,
Bahasa, dan lain-lain), guru memerlukan keterampilan dalam menyusun
soal HOTS.
b) Observasi
Ketika masuk ruang kelas, peserta didik baru selesai berdoa
sebagai tanda memulai pelajaran di kelas, memberi salam kepada
150
150
gurunya, kemudian duduk kembali menanti gurunya membuka
pelajaran. Materi yang akan diajarkan sesuaiRPP Tematik dengan Tema
Tugasku sehari-hari, Sub Tema Tugasku sehari-hari di rumah. Dengan
Indikator Pencapaian Kompetensi meliputi muatan Bahasa Indonesia,
matematika dan SBdP.
Guru mulai melaksanakan kegiatan pembelajaran sesuai skenario
pembelajaran, dengan urutan sebagai berikut :
Kegiatan Pendahuluan.
(1) Guru memberikan salam dan mengajak semua siswa berdo’a
menurut agama dan keyakinan masing-masing. (Religius)
(2) Guru mengecek kesiapan diri dengan mengisi lembar kehadiran dan
memeriksa kerapihan pakaian, posisi dan tempat duduk disesuaikan
dengan kegiatan pembelajaran.
(3) Menginformasikan tema yang akan dibelajarkan yaitu tentang
”Tugasku Sehari-Hari”. (Mandiri)
(4) Guru menyampaikan tahapan kegiatan yang meliputi kegiatan
mengamati, menanya, mengeksplorasi, mengomunikasikan dan
menyimpulkan. ( Communication )
Kegiatan Inti
Pada kegiatan inti ada 24 (dua puluh empat) skenario kegiatan,
pengamatan penulis ada 6 skenario yang masih kurang, 6 skenario yang
sudah baik dan 1 skenario yang sangat baik, yaitu skenario pertama.
Kegiatan penutup
Pada kegiatan penutup ada 2 (dua) skenario pembelajaran yang
harus dilaksanakan guru. Dari dua skenario tersebut, yang masih kurang
adalah skenario ke dua, dimana guru tidak memberi tugas untuk
pertemuaan berikutnya.
c) Pasca observasi
Setelah guru menutup proses pembelajaran Tematik, penulis
keluar ruangan kelas, selanjutnya melakukan kegiatan post
supervisi/pasca observasi. Pada kegiatan ini penulis bersama dengan
guru berdiskusi tentang pembelajaran yang baru saja dilaksanakan,
menunjukkan hasil supervisi, berdiskusi secara terbuka tentang hasil
supervisi, penulis juga memberi penguataan kepada guru, bahwa guru
151
151
tersebut pasti mampu mengembangkan kemampuannya dalam
mengelola pembelajaran guna mencapai tujuan pembelajaran.
Saat itu guru diberi kesempatan untuk menemukan kekurangan
diri sendiri terhadap proses pembelajaran yang sudah dilaksanakan dan
berusaha untuk memperbaiki pada pertemuan berikutnya. Penulis dan
guru bersepakat untuk bertemu kembali pada hari Selasa tanggal 26
September 2018 untuk kegiatan yang sama (siklus 2). Guru akan
berusaha memperbaiki kegiatan pembelajaran pada pertemuan
berikutnya.
3) Tindak Lanjut
Penulis merencanakan program tindak lanjut berdasarkan hasil
review rangkuman hasil penilaian dalam observavsi, memperhatikan hal-hal
yang masih kurang, terutama hal-hal yang telah disepakati, kemudian
merancang kembali program/rencana aksi supervisi untuk siklus 2.
4) Hasil Supervisi
Dari pelaksanaan supervisi guru junior siklus 1 diperoleh
rangkuman hasil sebagai berikut :
Tabel 3.12
Hasil Supervisi Guru Junior Siklus 1
No.
Uraian Kegiatan Persentase
Keterangan
1 Pra Observasi √
2
Rencana Pelaksanaan
Pembelajaran (RPP)
63.95%
3
Observasikelas (Standar
proses)
66.91%
4 Post Observasi √
Jumlah 126.45
Total Skor 64.56%
Dari tabel di atas hasil dari siklus pertama adalah penilaian
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) mencapai 63.95% dan
152
152
Pelaksanaan Pembelajaran mencapai 66.91% dengan total perolehan rata-
rata mencapai 64.56%
Grafik 3.3. Hasil Supervisi Guru Junior Siklus 1
b. Siklus 2 Guru Junior 1
1) Persiapan
Penulis selaku calon kepala sekolah membuat perencanaan supervisi
guru junior untuk kegiatan siklus 2 diawali dengan menyusun program dan
jadwal pelaksanaan kegiatan, menanyakan guru yang akan disupervisi,
kesiapan waktu pelaksanaan dan mata pelajaran yang diajarkan guru
tersebut kepada peserta didiknya.
Identitas rekan guru yang disupervisi :
Nama : Susi Suryaningsih, S.Pd.
NIP : 19710424 199307 2 001
Guru : Kelas II
2) Pelaksanaan
a) Pra Observasi
Sebelum penulis melaksanakan supervisi kelas, penulis duduk
bersama dengan guru yang akan disupervisi tentang kegiatan
pembelajaran yang akan dilaksanakan, ada 8 (delapan) pertanyaan
yang penulis diskusikan bersama. Penulis mencoba berusaha
menciptakan suasana yang akrab, membahas persiapan, membuat
61.50
62.00
62.50
63.00
63.50
64.00
Siklus 1
63.95
62.50
63.23
Perencanaan
Pelaksanaan
Rata-rata
153
153
kesepakatan tentang fokus supervisi sesuai hasil yang telah dicapai
pada siklus 1 dan menyepakati instrumen yang dipakai.
Pada kesempatan pra supervisi, penulis menanyakan dan
memeriksa administrasi kelas yang dibuat guru, kesemuanya sudah
lengkap sesuai kesepakatan sebelumnya. Selanjutnya penulis meminta
rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) mata pelajaran yang akan
diajarkan. Dari 36 indikator komponen RPP yang kurang lengkap
sudah dilengkapi sesuai evaluasi siklus 1. Selanjutnya penulis masuk
ruang kelas, karena waktu pelaksanaan pembelajaran segera dimulai
dengan terdengarnya bel tanda masuknya waktu belajar jam pertama.
b) Observasi
Ketika masuk ruang kelas, peserta didik baru selesai berdoa
sebagai tanda memulai pelajaran di kelas, memberi salam kepada
gurunya, kemudian duduk kembali menanti gurunya membuka
pelajaran. Mata pelajaran yang akan diajarkan sesuai RPP adalah Mata
pelajaran Tematik dengan Kompetensi Inti (KI) Mengamalkan makna
Sumpah Pemuda, Menggunakan pengukuran waktu, panjang dan berat
dalam memecahkan masalah, Memahami ciri-ciri dan kebutuhan
makhluk hidup serta hal-hal yang mempengaruhi perubahan pada
makhluk hidup, sebagaimana kegiatan pembelajaran pada siklus 1.
Guru mulai melaksanakan kegiatan pembelajaran sesuai skenario
pembelajaran, dengan urutan sebagai berikut :
1. Kegiatan Pendahuluan
Skenario pada kegiatan pendahuluan terdapat 3 (tiga) kegiatan,
dari tiga kegiatan guru sudah melaksanakan sesuai dengan
skenario yang telah dibuat guru yang bersangkutan, hanya saja
perlu adanya penguatan di kemudian hari.
2. Kegiatan Inti
Pada kegiatan inti ada 24 (dua puluh empat) skenario kegiatan,
berdasar pengamatan penulis pada siklus 2 skenario yang telah
dibuat guru sudah baik dan nampak sudah ada perbaikan dan
peningkatan dibanding dengan siklus 1.
154
154
3. Kegiatan penutup
Pada kegiatan penutup ada 2 (dua) skenario pembelajaran yang
harus dilaksanakan guru. Dari dua skenario tersebut, menunjukkan
perbaikan kegiatan, guru bersama siswa secara bersama-sama
membuat rangkuman dan guru memberi tugas untuk dikerjakan di
rumah.
c) Pasca Observasi
Setelah guru menutup proses pembelajaran Matematika
Kompetensi Inti (KI) Memahami dan Menggunakan faktor dan
kelipatan, penulis keluar ruangan kelas, selanjutnya melakukan
kegiatan post supervisi. Pada kegiatan ini penulis bersama dengan guru
berdiskusi tentang pembelajaran yang baru saja dilaksanakan,
menunjukkan hasil supervisi, berdiskusi secara terbuka tentang hasil
supervisi, penulis juga memberi penguatan kepada guru, bahwa guru
tersebut sudah melakukan perbaikan-perbaikan dalam melaksanakan
proses pembelajaran berdasarkan pada Rencana Pelaksanaan
Pembelajaran (RPP) yang telah dibuatnya dan memberi semangat jika
guru tersebut mampu mengembangkan kemampuannya dalam
mengelola pembelajaran guna mencapai tujuan pembelajaran.
Namun demikian saat itu guru diberi kesempatan untuk
menemukan kekurangan diri sendiri pada proses pembelajaran yang
sudah dilaksanakan dan berusaha untuk memperbaiki pada pertemuan
berikutnya atau pada pelaksanaan pembelajaran setiap harinya di kelas.
3) Tindak Lanjut
Dari hasil kegiatan supervisi siklus 2, penulis melakukan review
hasil penilaian dalam observasi, memperhatikan hal-hal yang masih kurang,
terutama dari hal-hal yang telah disepakati, kekurangan-kekurangan yang
masih ada harus terus diperbaiki dalam kegiatan pembelajaran yang rutin
dilaksanakan guru tersebut.
4) Hasil
Rangkuman Hasil supervisi terhadap guru junior siklus 2 dilihat
pada tabel di bawah ini :
155
155
Tabel 3.13. Hasil Supervisi Guru Junior Siklus 2
No. Uraian Kegiatan Persentase Keterangan
1 Pra Observasi √
2
Rencana Pelaksanaan
Pembelajaran (RPP)
96.51%
3 Observasikelas (Standar proses) 93.38%
4 Post Observasi √
Jumlah 189.89
Total Skor 94.95%
Berdasarkan tabel 3.9 di hasil kegiatan supervisi siklus 2 adalah RPP
mencapai 96.51% dan penilaian pelaksanaan pembelajaran mencapai
93.38%, dengan nilai rata-rata 94.95. Nampaknya telah terjadi peningkatan
kemampuan guru pada kegiatan siklus 2 jika dibandingkan dengan hasil
siklus 1.
Grafik 3. 4. Hasil Supervisi Guru Junior Siklus 2
Berdasarkan grafik di atas dapat dilakukan analisis deskripsi bahwa
kemampuan guru dalam menyusun perangkat pembelajaran meningkat
menjadi 96.51, sedangkan kemampuan melaksanakan pembelajaran
mencapai 93.38 dengan rata-rata mencapai 94.95.
91.50
92.00
92.50
93.00
93.50
94.00
94.50
95.00
95.50
96.00
96.50
97.00
Siklus 2
96.51
93.38
94.95
Perencanaan
Pelaksanaan
Rata-rata
156
156
Tabel 3.14. Hasil Supervisi Guru Junior
Siklus 1 dan Siklus 2
No. Uraian Kegiatan
Skor
Siklus
1
Skor
Siklus 2
Selisih Skor
Siklus 1 dan
2
1 Pra Observasi √ √ √
2 Rencana Pelaksanaan
pembelajaran(RPP)
63.95 96.51 32.56
3 Observasikelas
(Standar proses)
62.50 93.38 30.88
4 Post Observasi √ √ √
Total Skor 63.23 94.95 31.72
Jika dibandingkan antara kegiatan siklus 1 dan siklus 2 maka
terdapat peningkatan dari masing-masing komponen yang menjadi objek
penilaian yaitu Rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) meningkat
32.56 point dan Observasi kelas/pelaksanaan pembelajaran meningkat
30.88 point dan secara akumulatif mengalami peningkatan 31.72 point.
Untuk lebih menggambarkan peningkatan pelaksanaan observasi
Guru Junior 1 dapat ditunjukkan pada diagram di bawah ini!
Grafik 3.5. Hasil Supervisi Guru Junior Siklus 1 dan 2
0
10
20
30
40
50
60
70
80
90
100
Siklus 1 Siklus 2
63.95
96.51
62.5
93.38
63.23
94.95
Perencanaan Pelaksanaan Rata-rata
157
157
2. Guru Junior 2
a. Siklus 1
1) Perencanaan
Kegiatan supervisi guru Junior pada On the Job Learning,
merupakan salah satu upaya meningkatkan kompetensi calon kepala
sekolah dalam meningkatkan kualitas pembelajaran, melalui
implementasi tindakan kepemimpinan berupa memengaruhi dan
menggerakkan rekan guru, sehingga dapat lebih meningkat
kompetensinya.
Kegiatan supervisi guru junior ini calon kepala sekolah
menerapkan kompetensi supervisi, dalam bentuk tindakan membimbing
pembuatan perangkat pembelajaran, mensupervisi dalam pembelajaran
di kelas, mengevaluasi hasil pembelajaran dan memberikan umpan
balik dan tindak lanjut hasil penilaian pembelajaran.
Identitas rekan guru yang disupervisi :
Nama: Riyanta
NIP : 19600529 198112 1 001
Guru : Kelas V
Alasan penunjukkan rekan guru ini, karena yang bersangkutan
meminta dan bersedia mendapatkan semacam pendampingan dalam
melaksanakan kegiatan pembelajaran. Selain itu adanya keinginan
untuk meningkatkan kompetensi dalam pengembangan pembelajaran
Tematik Terpadu dan implementasinya dalam pembelajaran di kelas.
Penunjukkan guru tersebut, berawal karena adanya koordinasi dengan
kepala sekolah dan rekan guru yang akan disupervisi. Penulis membuat
kesepakatan dengan guru yang akan disupervisi untuk menentukan
waktu supervisi dan menyiapkan instrumen supervisi. Tentang waktu
supervisi disepakati dilaksanakan pada tanggal 20, 25, dan 26
September 2018 dan 27, dan 28 September 2018 .
Penulis juga menawarkan jika ada hal-hal yang kiranya bisa
dibantu dalam persiapan supervisi.
158
158
Tabel 3.15
Jadwal Kegiatan Supervisi Guru Junior
No. Hari/Tanggal Waktu Uraian Kegiatan Keterangan
1 Rabu, 19
September 2018
2 Jam Koordinasi dengan
kepala sekolah dan
guru yang akan
mendapat supervisi,
belajar tentang
supervisi, dan
instrumen
supervisi.
Dilaksanakan
siang hari
mulai pukul
07.30
2 Kamis, 20
September 2018
Melaksanakan Pra
Observasi
Dilaksanakan
siang hari
mulai pukul
07.30
3 Selasa, 25
September 2018
5 Jam Melaksanakan
supervisi di kelas
(Observasi),
menganalisis hasil
supervisi.
Melaksanakan
Pasca Observasi
Dilaksanakan
pagi hari
mengikuti jam
pembelajaran
di kelas
4 Rabu, 26
September 2018
5 Jam Menyusun program
untuk siklus 2
Dilaksanakan
siang hari
mulai pukul
07.00
159
159
2) Pelaksanaan
Tahap dan proses supervisi guru junior dapat diuraikan pada
kegiatan sebagai berikut : 1) pra observasi, 2) observasi, 3)pasca obeservasi,
4) Tindak Lanjut, 5) Hasil.
a) Pra observasi
Sebelum penulis melaksanakan supervisi kelas, penulis duduk
bersama dengan guru yang akan disupervisi tentang kegiatan
pembelajaran yang akan dilaksanakan, ada 8 (delapan) pertanyaan yang
penulis diskusikan bersama. Penulis mencoba berusaha menciptakan
suasana yang akrab, membahas persiapan, membuat kesepakatan tentang
fokus supervisi dan menyepakati instrumen yang dipakai.
Pada kesempatan pra supervisi, penulis menanyakan dan
memeriksa administrasi kelas yang dibuat guru, sesuai instrumen yang
dipegang. Dari 8 (delapan) komponen yang diamati, ada dua komponen
guru tersebut belum mencantumkan KKM termasuk analisis hasil
belajar juga masih kosong. Selanjutnya penulis meminta rencana
pelaksanaan pembelajaran (RPP) mata pelajaran yang akan diajarkan.
Dari 36 indikator komponen RPP yang kurang lengkap terdapat pada
komponen 8. Selanjutnya penulis masuk ruang kelas, karena waktu
pelaksanaan pembelajaran segera dimulai dengan terdengarnya bel tanda
masuknya waktu belajar jam pertama. (Instrumen administrasi kelas dan
perencanaan kegiatan pembelajaran terlampir)
b) Observasi
Ketika masuk ruang kelas, peserta didik baru selesai berdoa
sebagai tanda memulai pelajaran di kelas, memberi salam kepada
gurunya, kemudian duduk kembali menanti gurunya membuka
pelajaran. Mata pelajaran yang akan diajarkan sesuai RPP adalah IPA
Kompetensi Membandingkan sifat kemampuan menhantarkan panas dari
berbagai benda, kelas V Semester 1 tahun pelajaran 2018/2019.
Guru mulai melaksanakan kegiatan pembelajaran sesuai
skenario pembelajaran, dengan urutan sebagai berikut :
1. Kegiatan Pendahuluan
Kelas dimulai dengan dibuka dengan salam, menanyakan
kabar dan mengecek kehadiran siswa, dilanjutkan dengan do’a
160
160
dipimpin oleh salah seorang siswa. Siswa yang diminta membaca
do’a adalah siswa siswa yang hari ini datang paling awal.
(Menghargai kedisiplikan siswa/PPK).Siswa diingatkan untuk
selalu mengutamakan sikap disiplin setiap saat dan menfaatnya
bagi tercapainya sita-cita.
Menyanyikan lagu Garuda Pancasila atau lagu nasional
lainnya. Guru memberikan penguatan tentang pentingnya
menanamkan semangat Nasionalisme.
Pembiasaan membaca/ menulis/ mendengarkan/ berbicara
selama 15-20 menit materi non pelajaran seperti tokoh dunia,
kesehatan, kebersihan, makanan/minuman sehat , cerita inspirasi
dan motivasi . Sebelum membacakan buku guru menjelaskan
tujuan kegiatan literasi dan mengajak siswa mendiskusikan
pertanyaan-pertanyaan berikut:
a. Apa yang tergambar pada sampul buku.
b. Apa judul buku
c. Kira-kira ini menceritakan tentang apa
d. Pernahkan kamu membaca judul buku seperti ini
Skenario pada kegiatan pendahuluan terdapat 3 (tiga)
kegiatan, dari 3 kegiatan tersebut guru sudah nampak melakukan
kegiatan dengan baik, guru sudah memberi apersepsi dan motivasi
serta sudah menyampaikan tujuan/indikator pembelajaran.
2. Kegiatan Inti
Pada kegiatan inti ada 24 Skenario kegiatan, pengamatan
penulis ada 5 skenario yang masih kurang, yaitu Pembelajaran
yang dilaksanakan bersifat interaktif yang mendorong munculnya
interaksi multi-arah, yaitu antarpeserta didik, peserta didik dengan
guru, dan peserta didik dengan sumber belajar, serta peserta didik
dengan lingkungan belajar sehingga memiliki kemampuan
komunikatif dan kerjasama yang baik skenario yang sudah baik.
Pembelajaran yang dilaksanakan bersifat inspiratif dan multifaset
(variasi proses berpikir C1-C6) untuk memunculkan kebiasaan
positip peserta didik yaitu terbangunnya karakter dan
berkembangnya Higher Order Thinking Skills (HOTs) atau
161
161
Keterampilan Berpikir Tingkat Tinggi (KeBiTT) peserta didik.
Pembelajaran yang dilaksanakan memberikan ruang yang cukup
bagi prakarsa sesuai dengan bakat, minat, dan perkembangan fisik
serta psikologis peserta didik, dan Pembelajaran yang dilaksanakan
menumbuhkan kemandirian berpikir dan bertindak sesuai dengan
bakat, minat, dan perkembangan fisik serta psikologis peserta didik
masih memperoleh nilai rata-rata 2 saja, termasuk Pemanfaatan
media dan sumber pelajaran.
3. Kegiatan penutup
Pada kegiatan penutup ada 2 (dua) skenario pembelajaran
yang harus dilaksanakan guru. Dari dua skenario tersebut, yang
masih kurang adalah skenario pertama, dimana guru tidak memberi
tugas untuk pertemuaan berikutnya.
c) Pasca observasi
Setelah guru menutup proses pembelajaran Matematika, penulis
keluar ruangan kelas, selanjutnya melakukan kegiatan post supervisi.
Pada kegiatan ini penulis bersama dengan guru berdiskusi tentang
pembelajaran yang baru saja dilaksanakan, menunjukkan hasil supervisi,
berdiskusi secara terbuka tentang hasil supervisi, penulis juga memberi
penguataan kepada guru, bahwa guru tersebut pasti mampu
mengembangkan kemampuannya dalam mengelola pembelajaran guna
mencapai tujuan pembelajaran.
Saat itu guru diberi kesempatan untuk menemukan kekurangan
diri sendiri terhadap proses pembelajaran yang sudah dilaksanakan dan
berusaha untuk memperbaiki pada pertemuan berikutnya. Penulis dan
guru bersepakat untuk bertemu kembali pada tanggal 26 September 2018
untuk kegiatan yang sama (siklus 2). Guru akan berusaha memperbaiki
kegiatan pembelajaran pada pertemuan berikutnya.
3) Tindak Lanjut
Penulis merencanakan program tindak lanjut berdasarkan hasil
review rangkuman hasil penilaian dalam observavsi, memperhatikan hal-
hal yang masih kurang, terutama hal-hal yang telah disepakati, kemudian
merancang kembali program/rencana aksi supervisi untuk siklus 2.
162
162
4) Hasil Supervisi
Dari pelaksanaan supervisi guru junior siklus 1 diperoleh
rangkuman hasil sebagai berikut :
Tabel 3.16 Hasil Supervisi Guru Junior 2 Siklus 1
No. Uraian Kegiatan Persentase Keterangan
1 Pra Observasi √
2
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran
(RPP)
62.21
3 Observasikelas (Standar proses) 66.91
4 Post Observasi √
Jumlah 140.79
Total Skor 64.56%
Dari tabel di atas hasil dari siklus pertama adalah penilaian
Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) mencapai 62.21 dan
Pelaksanaan Pembelajaran mencapai 62.50, dengan nilai rata-rata 64.56.
Untuk memperjelas data di atas di bawah ini disajikan diagram
batang pelaksanaan Observasi Guru Junior 2 Siklus 1, sebagai berikut ;
Gambar 3.6. Diagram Batang Observasi Guru Junior 2 Siklus 1
b. Siklus 2
1) Persiapan
Penulis selaku calon kepala sekolah membuat perencanaan
supervisi guru junior untuk kegiatan siklus 2 diawali dengan menyusun
62.21
66.91
64.56
59
60
61
62
63
64
65
66
67
68
Siklus 1
163
163
program dan jadwal pelaksanaan kegiatan, menanyakan guru yang akan
disupervisi, kesiapan waktu pelaksanaan dan mata pelajaran yang
diajarkan guru tersebut kepada peserta didiknya.
Identitas rekan guru yang disupervisi :
Nama : Riyanta
NIP : 19600529 198112 1 001
Guru : Kelas V
2) Pelaksanaan
a) Pra Observasi
Sebelum penulis melaksanakan supervisi kelas, penulis
duduk bersama dengan guru yang akan disupervisi tentang kegiatan
pembelajaran yang akan dilaksanakan, ada 8 (delapan) pertanyaan
yang penulis diskusikan bersama. Penulis mencoba berusaha
menciptakan suasana yang akrab, membahas persiapan, membuat
kesepakatan tentang fokus supervisi sesuai hasil yang telah dicapai
pada siklus 1 dan menyepakati instrumen yang dipakai.
Pada kesempatan pra supervisi, penulis menanyakan dan
memeriksa administrasi kelas yang dibuat guru, kesemuanya sudah
lengkap sesuai kesepakatan sebelumnya. Selanjutnya penulis
meminta rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) mata pelajaran
yang akan diajarkan. Dari 36 indikator komponen RPP yang kurang
lengkap sudah dilengkapi sesuai evaluasi siklus 1. Selanjutnya
penulis masuk ruang kelas, karena waktu pelaksanaan pembelajaran
segera dimulai dengan terdengarnya bel tanda masuknya waktu
belajar jam pertama.
b) Observasi
Ketika masuk ruang kelas, peserta didik baru selesai berdoa
sebagai tanda memulai pelajaran di kelas, memberi salam kepada
gurunya, kemudian duduk kembali menanti gurunya membuka
pelajaran. Mata pelajaran yang akan diajarkan sesuai RPP adalah
IPA kelas VI semester 1, sebagaimana kegiatan pembelajaran pada
siklus 1. Guru mulai melaksanakan kegiatan pembelajaran sesuai
skenario pembelajaran, dengan urutan sebagai berikut :
1. Kegiatan Pendahuluan
164
164
Skenario pada kegiatan pendahuluan terdapat 3 (tiga) kegiatan,
dari tiga kegiatan guru sudah melaksanakan sesuai dengan
skenario yang telah dibuat guru yang bersangkutan, hanya saja
perlu adanya penguatan di kemudian hari.
2. Kegiatan Inti
Pada kegiatan inti ada 24 (dua puluh empat) skenario kegiatan,
berdasar pengamatan penulis pada siklus 2 skenario yang telah
dibuat guru sudah baik dan nampak sudah ada perbaikan dan
peningkatan dibanding dengan siklus 1
3. Kegiatan penutup
Pada kegiatan penutup ada 2 (dua) skenario pembelajaran yang
harus dilaksanakan guru. Dari dua skenario tersebut,
menunjukkan perbaikan kegiatan, guru bersama siswa secara
bersama-sama membuat rangkuman dan guru memberi tugas
untuk dikerjakan di rumah.
c) Pasca Observasi
Setelah guru menutup proses pembelajaran Makanan sehat,
penulis keluar ruangan kelas, selanjutnya melakukan kegiatan post
supervisi. Pada kegiatan ini penulis bersama dengan guru berdiskusi
tentang pembelajaran yang baru saja dilaksanakan, menunjukkan
hasil supervisi, berdiskusi secara terbuka tentang hasil supervisi,
penulis juga memberi penguatan kepada guru, bahwa guru tersebut
sudah melakukan perbaikan-perbaikan dalam melaksanakan proses
pembelajaran berdasarkan pada Rencana Pelaksanaan Pembelajaran
(RPP) yang telah dibuatnya dan memberi semangat jika guru
tersebut mampu mengembangkan kemampuannya dalam mengelola
pembelajaran guna mencapai tujuan pembelajaran.
Namun demikian saat itu guru diberi kesempatan untuk
menemukan kekurangan diri sendiri pada proses pembelajaran yang
sudah dilaksanakan dan berusaha untuk memperbaiki pada
pertemuan berikutnya atau pada pelaksanaan pembelajaran setiap
harinya di kelas.
165
165
93.60
91.18
92.39
89.50
90.00
90.50
91.00
91.50
92.00
92.50
93.00
93.50
94.00
Siklus 2
3) Tindak Lanjut
Dari hasil kegiatan supervisi siklus 2, penulis melakukan
review hasil penilaian dalam observasi, memperhatikan hal-hal yang
masih kurang, terutama dari hal-hal yang telah disepakati, kekurangan-
kekurangan yang masih ada harus terus diperbaiki dalam kegiatan
pembelajaran yang rutin dilaksanakan guru tersebut.
4) Hasil
Rangkuman Hasil supervisi terhadap guru junior siklus 2 dilihat
pada tabel di bawah ini :
Tabel 3.17. Hasil Supervisi Guru Junior Siklus 2
No. Uraian Kegiatan Persentase Keterangan
1 Pra Observasi √
2
Rencana Pelaksanaan
Pembelajaran (RPP)
93.60
3
Observasikelas (Standar
proses)
91.18
4 Post Observasi √
Jumlah 184.78
Total Skor 92.39%
Berdasarkan tabel 3.17. di atas hasil kegiatan supervisi
siklus 2 adalah penilaian RPP mencapai 93.60 dan penilaian
pelaksanaan pembelajaran mencapai 91.18. Dengan nilai rata-rata
mencapai 92.39 Nampaknya telah terjadi peningkatan kemampuan
guru pada kegiatan siklus 2 jika dibandingkan dengan hasil siklus
1, diperoleh gambaran sebagai berikut :
166
166
Gambar 3.7. Diagram Observasi Guru Junior 2 Siklus 2
Dari diagram batang di atas diketahui bahwa perolehan nilai
perencanaan mencapai 93.60 sedangkan pada pelaksanaan
pembelajaran mencapai nilai 91.18 dengan demikian diperoleh nilai
rata-rata 92.39.
.Tabel 3.18. Hasil Supervisi Guru Junior 2
Siklus 1 dan Siklus 2
No. Uraian Kegiatan
Skor
Siklus
1
Skor
Siklus 2
Selisih Skor
Siklus 1 dan
2
1 Pra Observasi √ √ √
2 Rencana Pelaksanaan
pembelajaran(RPP)
62.21 93.60 31.39
3 Observasikelas
(Standar proses)
66.91 91.18 24.27
4 Post Observasi √ √ √
Total Skor 64.56 92.39 27.83
Jika dibandingkan antara kegiatan siklus 1 dan siklus 2
maka terdapat peningkatan dari masing-masing komponen yang
menjadi objek penilaian yaitu penilaian Rencana pelaksanaan
pembelajaran (RPP) meningkat 31.39 poin dan Observasi
kelas/pelaksanaan pembelajaran meningkat 24.27 poin.
167
167
Gambar 3.8. Diagram Observasi Guru Junior 2 Siklus 1 dan 2
Berdasarkan pelaksanaan observasi Guru Junior I dan II
yang telah dilakukan masing-masing dua kali observasi atau dua
Siklus, maka penulis perlu membandingkan hasil pelaksanaan Siklus
I dan Siklus II yang telah dilakukan dengan data tabel sebagai
berikut :
Tabel 3.19. Perbandingan Hasil Observasi Guru Junior
NO Responden
Tahap pelaksanaan
Rata
-rata
Ket
Pra Siklus Siklus
I
Siklus
II
1.
Susi Suryaningsih,
S.Pd.
60%
63.23
%
94.95
%
7273
2. Riyanta 61%
64.56
%
92.39
%
72.6
5
Jumlah Skor/Rata-Rata
60,5%
63.90
%
93.67
%
72.6
9
Berdasarkan hasil pelaksanaan Siklus I dan Siklus II
sebagaimana tabel di atas, dapat dijelaskan bahwa Pelaksanaan tiap
siklus baik yang dilakukan Guru Junior 1 maupun Guru Junior 2 telah
mampu meningkatkan kualitas proses pembelajaran. Hal ini terbukti
terjadi peningkatan rata-rata nilai tiap siklusnya. Dari rata-rata Pra
0
10
20
30
40
50
60
70
80
90
100
Siklus 1 Siklus 2
70.45
93.18
70.83
91.67
70.64
92.43
Perencanaan Pelaksanaan Rata-rata
168
168
Siklus 60,5%, maka pada Siklus I mencapai rata-rata 64.56% sedangkan
pada Siklus II memperoleh rata-rata sebesar 95.67%.
Untuk lebih menggambarkan perbandingan pelaksanaan proses
pembelajaran Guru Junior 1 dan 2 tiap, di bawah ini disajikan grafik
sebagai berikut :
G
rafik 3.9. Perbandingan Siklus I dan Siklus II Guru Junior
Berdasarkan grafik di atas, maka dapat dijelaskan bahwa terjadi
peningkatan pelaksanaan proses pembelajaran yang signifikan. Hal ini
terbukti dari perolehan rata-rata tiap siklus yang dilakukan kedua guru
junior. Guru Junior 1 pada pra Siklus, memperoleh nilai rata-rata 60%,
Siklus I memperoleh nilai rata-rata 63.23%, dan Siklus II memperoleh
nilai rata-rata 94.95 %. Sedangkan Guru Junior 2 pada Pra Siklus
memperoleh nilai rata-rata 61%, pada siklus I memperoleh nilai rata-
rata 63.90%, dan pada Siklus II memperoleh nilai rata-rata 93.67%.
C. Penyusunan Perangkat Pembelajaran
72.73% 72.65% 72.69%
0.00%
10.00%
20.00%
30.00%
40.00%
50.00%
60.00%
70.00%
80.00%
90.00%
100.00%
Guru 1 Guru 2 Rata2
Pra Siklus
Siklus I
Siklus II
Rata-rata
169
169
Kegiatan penyusunan perangkat pembelajaran, berupa silabus, rencana
pelaksanaan pembelajaran (RPP) dan bahan ajar merupakan bagaian dari upaya
peningkatan kompetensi calon kepala sekolah, baik itu kompetensi kognitif maupun
psikomotor. Hal ini dilaksanakan selama OJL ini, dengan harapan calon kepala
sekolah lebih terampil dalam membimbing guru agar lebih profesional dalam
mengembangkan perangkat pembelajaran.
Silabus, rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) dan bahan ajar yang
disusun ini, adalah materi yang penulis telah ajarkan pada kelas III (tiga) semester 1
tahun pelajaran 2018/2019 yang sedang berjalan. Sesuai dengan jadwal rencana
tindak lanjut (RTL), penyusunan perangkat ini berlangsung selama 40 jam pelajaran
sesuai matrik kegiatan.
Kurikulum sebagai salah satu substansi pendidikan perlu didesentralisasikan
terutama dalam pengembangan silabus dan pelaksanaannya yang disesuaikan dengan
tuntutan kebutuhan peserta didik, keadaan sekolah, dan kondisi sekolah atau daerah.
Dengan demikian, sekolah atau daerah memiliki cukup kewenangan untuk merancang
dan menentukan materi pokok/pembelajaran, kegiatan pembelajaran, dan penilaian
hasil pembelajaran.
Dalam rangka Pengembangan kompetensi guru seorang calon kepala sekolah
adalah guru yang mendapat tugas tambahan sebagai kepala sekolah, maka harus
memiliki kemampuan dalam penyusunan perangkat pembelajaran yang sesuai dengan
permendiknas nomor 41 tahun 2007, meliputi :
1. Silabus
Silabus adalah rencana pembelajaran pada suatu dan/atau kelompok
mata pelajaran/tema tertentu yang mencakup Kompetensi Inti (KI), kompetensi
dasar, materi pokok/pembelajaran, kegiatan pembelajaran, indikator pencapaian
kompetensi untuk penilaian, penilaian, alokasi waktu, dan sumber belajar.
Silabus disusun berdasarkan Standar Isi, yang di dalamnya berisikan
Identitas Mata Pelajaran, Kompetensi Inti (KI) dan Kompetensi Dasar (KD),
Materi Pokok/Pembelajaran, Kegiatan Pembelajaran, Indikator, Penilaian,
Alokasi Waktu, dan Sumber Belajar.
Pengembangan silabus dapat dilakukan oleh para guru mata pelajaran
secara mandiri atau berkelompok dalam sebuah sekolah (KKG) atau beberapa
sekolah, dibawah koordinasi dan supervisi pengawas sekolah.
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN
OJL LAPORAN

More Related Content

What's hot

Pahlawan Nasional Indonesia
Pahlawan Nasional IndonesiaPahlawan Nasional Indonesia
Pahlawan Nasional IndonesiaHerry Fernando
 
materi pembelajaran "inviting someone"
materi pembelajaran "inviting someone"materi pembelajaran "inviting someone"
materi pembelajaran "inviting someone"Jeanny Jannah
 
contoh rpp writing descriptive text
contoh rpp writing descriptive textcontoh rpp writing descriptive text
contoh rpp writing descriptive textArjan Zafrie
 
3. rpp b.inggris 7 b k-13 - my father is a teacher
3. rpp b.inggris 7 b k-13 - my father is a teacher3. rpp b.inggris 7 b k-13 - my father is a teacher
3. rpp b.inggris 7 b k-13 - my father is a teacherAlyaraisa Alpasha
 
Buku bahasa inggris sd kelas 3
Buku bahasa inggris sd kelas 3Buku bahasa inggris sd kelas 3
Buku bahasa inggris sd kelas 3NurHidayah332
 
Recount text
Recount textRecount text
Recount textPumpump
 
Analisis hasil ulangan, remedial, &pengayaan
Analisis hasil ulangan, remedial, &pengayaanAnalisis hasil ulangan, remedial, &pengayaan
Analisis hasil ulangan, remedial, &pengayaanMTs Nurul Huda Sukaraja
 
Expressing intention
Expressing intentionExpressing intention
Expressing intentionElsa Siswara
 
Soal Bahasa Inggris Congratulations, Expressions Agreement
Soal Bahasa Inggris Congratulations, Expressions AgreementSoal Bahasa Inggris Congratulations, Expressions Agreement
Soal Bahasa Inggris Congratulations, Expressions AgreementBadril Huda
 
Soal bahasa inggris kelas 2 sd bab 1 greetings and introductions dan kunci ja...
Soal bahasa inggris kelas 2 sd bab 1 greetings and introductions dan kunci ja...Soal bahasa inggris kelas 2 sd bab 1 greetings and introductions dan kunci ja...
Soal bahasa inggris kelas 2 sd bab 1 greetings and introductions dan kunci ja...Amphie Yuurisman
 
MODUL BAHASA INGGRIS XI UNIT 3 Analytical Exposition
MODUL BAHASA INGGRIS XI UNIT 3 Analytical ExpositionMODUL BAHASA INGGRIS XI UNIT 3 Analytical Exposition
MODUL BAHASA INGGRIS XI UNIT 3 Analytical Expositionsman 2 mataram
 
narrative text
narrative textnarrative text
narrative textnovympiew
 
Materi Teks Cerpen Bahasa Indonesia Kelas XI [K13]
Materi Teks Cerpen Bahasa Indonesia Kelas XI [K13]Materi Teks Cerpen Bahasa Indonesia Kelas XI [K13]
Materi Teks Cerpen Bahasa Indonesia Kelas XI [K13]Maulana Husada
 
Contoh surat lamaran pekerjaan guru/guru bimbel/tentor kursus (dalam bahasa i...
Contoh surat lamaran pekerjaan guru/guru bimbel/tentor kursus (dalam bahasa i...Contoh surat lamaran pekerjaan guru/guru bimbel/tentor kursus (dalam bahasa i...
Contoh surat lamaran pekerjaan guru/guru bimbel/tentor kursus (dalam bahasa i...Didit Kurniadi
 
Bahan ajar narrative text
Bahan ajar narrative textBahan ajar narrative text
Bahan ajar narrative textRatna Sari
 
PPT Bahasa Inggris: Song
PPT Bahasa Inggris: SongPPT Bahasa Inggris: Song
PPT Bahasa Inggris: SongUNESA
 
Congratulate, Hope, and Wishes.pptx
Congratulate, Hope, and Wishes.pptxCongratulate, Hope, and Wishes.pptx
Congratulate, Hope, and Wishes.pptxNafisaKhoiriah
 

What's hot (20)

Report Text
Report TextReport Text
Report Text
 
Pahlawan Nasional Indonesia
Pahlawan Nasional IndonesiaPahlawan Nasional Indonesia
Pahlawan Nasional Indonesia
 
materi pembelajaran "inviting someone"
materi pembelajaran "inviting someone"materi pembelajaran "inviting someone"
materi pembelajaran "inviting someone"
 
contoh rpp writing descriptive text
contoh rpp writing descriptive textcontoh rpp writing descriptive text
contoh rpp writing descriptive text
 
3. rpp b.inggris 7 b k-13 - my father is a teacher
3. rpp b.inggris 7 b k-13 - my father is a teacher3. rpp b.inggris 7 b k-13 - my father is a teacher
3. rpp b.inggris 7 b k-13 - my father is a teacher
 
Buku bahasa inggris sd kelas 3
Buku bahasa inggris sd kelas 3Buku bahasa inggris sd kelas 3
Buku bahasa inggris sd kelas 3
 
Recount text
Recount textRecount text
Recount text
 
Analisis hasil ulangan, remedial, &pengayaan
Analisis hasil ulangan, remedial, &pengayaanAnalisis hasil ulangan, remedial, &pengayaan
Analisis hasil ulangan, remedial, &pengayaan
 
bahan ajar Introduction ourself
bahan ajar Introduction ourselfbahan ajar Introduction ourself
bahan ajar Introduction ourself
 
Expressing intention
Expressing intentionExpressing intention
Expressing intention
 
Soal Bahasa Inggris Congratulations, Expressions Agreement
Soal Bahasa Inggris Congratulations, Expressions AgreementSoal Bahasa Inggris Congratulations, Expressions Agreement
Soal Bahasa Inggris Congratulations, Expressions Agreement
 
Soal bahasa inggris kelas 2 sd bab 1 greetings and introductions dan kunci ja...
Soal bahasa inggris kelas 2 sd bab 1 greetings and introductions dan kunci ja...Soal bahasa inggris kelas 2 sd bab 1 greetings and introductions dan kunci ja...
Soal bahasa inggris kelas 2 sd bab 1 greetings and introductions dan kunci ja...
 
MODUL BAHASA INGGRIS XI UNIT 3 Analytical Exposition
MODUL BAHASA INGGRIS XI UNIT 3 Analytical ExpositionMODUL BAHASA INGGRIS XI UNIT 3 Analytical Exposition
MODUL BAHASA INGGRIS XI UNIT 3 Analytical Exposition
 
narrative text
narrative textnarrative text
narrative text
 
Materi Teks Cerpen Bahasa Indonesia Kelas XI [K13]
Materi Teks Cerpen Bahasa Indonesia Kelas XI [K13]Materi Teks Cerpen Bahasa Indonesia Kelas XI [K13]
Materi Teks Cerpen Bahasa Indonesia Kelas XI [K13]
 
Contoh surat lamaran pekerjaan guru/guru bimbel/tentor kursus (dalam bahasa i...
Contoh surat lamaran pekerjaan guru/guru bimbel/tentor kursus (dalam bahasa i...Contoh surat lamaran pekerjaan guru/guru bimbel/tentor kursus (dalam bahasa i...
Contoh surat lamaran pekerjaan guru/guru bimbel/tentor kursus (dalam bahasa i...
 
Bahan ajar narrative text
Bahan ajar narrative textBahan ajar narrative text
Bahan ajar narrative text
 
PPT Bahasa Inggris: Song
PPT Bahasa Inggris: SongPPT Bahasa Inggris: Song
PPT Bahasa Inggris: Song
 
Congratulate, Hope, and Wishes.pptx
Congratulate, Hope, and Wishes.pptxCongratulate, Hope, and Wishes.pptx
Congratulate, Hope, and Wishes.pptx
 
Ppt hikayat
Ppt hikayatPpt hikayat
Ppt hikayat
 

Similar to OJL LAPORAN

Laporan On the Job Learning Diklat Calon Kepala Sekolah
Laporan On the Job Learning Diklat Calon Kepala SekolahLaporan On the Job Learning Diklat Calon Kepala Sekolah
Laporan On the Job Learning Diklat Calon Kepala SekolahHasto Harjadi
 
Laporan Praktik Kerja Industri (SHARING PRINTER DENGAN JARINGAN LAN)
Laporan Praktik Kerja Industri (SHARING PRINTER DENGAN JARINGAN LAN)Laporan Praktik Kerja Industri (SHARING PRINTER DENGAN JARINGAN LAN)
Laporan Praktik Kerja Industri (SHARING PRINTER DENGAN JARINGAN LAN)Dandi Ardiansyah Putra
 
Laporan pengembangan diri anjur pardosi sma 4 merangin
Laporan pengembangan diri anjur pardosi sma 4 meranginLaporan pengembangan diri anjur pardosi sma 4 merangin
Laporan pengembangan diri anjur pardosi sma 4 meranginMaryanto Sumringah SMA 9 Tebo
 
Mekanika Teknik
Mekanika TeknikMekanika Teknik
Mekanika TekniklombkTBK
 
Mekanika Teknik
Mekanika TeknikMekanika Teknik
Mekanika TekniklombkTBK
 
Contoh 1 lap prode cakep
Contoh 1 lap prode cakepContoh 1 lap prode cakep
Contoh 1 lap prode cakepArif Subiakto
 
1. daftar isi dokumen i smp
1. daftar isi dokumen i smp1. daftar isi dokumen i smp
1. daftar isi dokumen i smpPendi Taruih
 
(B) lembar pengesahan
(B) lembar pengesahan(B) lembar pengesahan
(B) lembar pengesahanYocta Rahman
 
Dokumen pengembangan diri naik pangkat kosong
Dokumen pengembangan diri naik pangkat kosongDokumen pengembangan diri naik pangkat kosong
Dokumen pengembangan diri naik pangkat kosongAkang Juve
 
Deskripsi diri mulyati cover
Deskripsi diri mulyati coverDeskripsi diri mulyati cover
Deskripsi diri mulyati coverMulyati Rahman
 
FELLYA ZAKIYATUL ALAWIYAH-D24170019-PGSD 2017C-LAPORAN KKN
FELLYA ZAKIYATUL ALAWIYAH-D24170019-PGSD 2017C-LAPORAN KKNFELLYA ZAKIYATUL ALAWIYAH-D24170019-PGSD 2017C-LAPORAN KKN
FELLYA ZAKIYATUL ALAWIYAH-D24170019-PGSD 2017C-LAPORAN KKNFellyaZakiyatulAlawi
 
Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...
Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...
Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...baambangPontoh
 
Laporan Akhir Eka Puji Harti
Laporan Akhir Eka Puji HartiLaporan Akhir Eka Puji Harti
Laporan Akhir Eka Puji Hartiekapuji3
 
Kelas iii sd ips_m saleh muhammad
Kelas iii sd ips_m saleh muhammadKelas iii sd ips_m saleh muhammad
Kelas iii sd ips_m saleh muhammadw0nd0
 
LAPORAN KKN UNUSIDA BERDAYA 2020
LAPORAN KKN UNUSIDA BERDAYA 2020LAPORAN KKN UNUSIDA BERDAYA 2020
LAPORAN KKN UNUSIDA BERDAYA 2020Daeviel Daeviel
 
K10 bs matematika_sem1_sma kelas x kurikulum 2013_[blogerkupang.com]
K10 bs matematika_sem1_sma kelas x kurikulum 2013_[blogerkupang.com]K10 bs matematika_sem1_sma kelas x kurikulum 2013_[blogerkupang.com]
K10 bs matematika_sem1_sma kelas x kurikulum 2013_[blogerkupang.com]Randy Ikas
 

Similar to OJL LAPORAN (20)

Laporan On the Job Learning Diklat Calon Kepala Sekolah
Laporan On the Job Learning Diklat Calon Kepala SekolahLaporan On the Job Learning Diklat Calon Kepala Sekolah
Laporan On the Job Learning Diklat Calon Kepala Sekolah
 
Laporan PPL - Junior.pdf
Laporan PPL - Junior.pdfLaporan PPL - Junior.pdf
Laporan PPL - Junior.pdf
 
Laporan Praktik Kerja Industri (SHARING PRINTER DENGAN JARINGAN LAN)
Laporan Praktik Kerja Industri (SHARING PRINTER DENGAN JARINGAN LAN)Laporan Praktik Kerja Industri (SHARING PRINTER DENGAN JARINGAN LAN)
Laporan Praktik Kerja Industri (SHARING PRINTER DENGAN JARINGAN LAN)
 
Pts sumarso
Pts sumarsoPts sumarso
Pts sumarso
 
Laporan pengembangan diri anjur pardosi sma 4 merangin
Laporan pengembangan diri anjur pardosi sma 4 meranginLaporan pengembangan diri anjur pardosi sma 4 merangin
Laporan pengembangan diri anjur pardosi sma 4 merangin
 
Mekanika Teknik
Mekanika TeknikMekanika Teknik
Mekanika Teknik
 
Mekanika teknik
Mekanika teknikMekanika teknik
Mekanika teknik
 
Mekanika Teknik
Mekanika TeknikMekanika Teknik
Mekanika Teknik
 
Contoh 1 lap prode cakep
Contoh 1 lap prode cakepContoh 1 lap prode cakep
Contoh 1 lap prode cakep
 
1. daftar isi dokumen i smp
1. daftar isi dokumen i smp1. daftar isi dokumen i smp
1. daftar isi dokumen i smp
 
(B) lembar pengesahan
(B) lembar pengesahan(B) lembar pengesahan
(B) lembar pengesahan
 
Dokumen pengembangan diri naik pangkat kosong
Dokumen pengembangan diri naik pangkat kosongDokumen pengembangan diri naik pangkat kosong
Dokumen pengembangan diri naik pangkat kosong
 
Deskripsi diri mulyati cover
Deskripsi diri mulyati coverDeskripsi diri mulyati cover
Deskripsi diri mulyati cover
 
FELLYA ZAKIYATUL ALAWIYAH-D24170019-PGSD 2017C-LAPORAN KKN
FELLYA ZAKIYATUL ALAWIYAH-D24170019-PGSD 2017C-LAPORAN KKNFELLYA ZAKIYATUL ALAWIYAH-D24170019-PGSD 2017C-LAPORAN KKN
FELLYA ZAKIYATUL ALAWIYAH-D24170019-PGSD 2017C-LAPORAN KKN
 
Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...
Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...
Toaz.info laporan-rtl-rpk-pk-diklat-cks-2020-pr 75857832db967d808af6d8b7d6dee...
 
Laporan Akhir Eka Puji Harti
Laporan Akhir Eka Puji HartiLaporan Akhir Eka Puji Harti
Laporan Akhir Eka Puji Harti
 
Kelas iii sd ips_m saleh muhammad
Kelas iii sd ips_m saleh muhammadKelas iii sd ips_m saleh muhammad
Kelas iii sd ips_m saleh muhammad
 
LAPORAN KKN UNUSIDA BERDAYA 2020
LAPORAN KKN UNUSIDA BERDAYA 2020LAPORAN KKN UNUSIDA BERDAYA 2020
LAPORAN KKN UNUSIDA BERDAYA 2020
 
KTSP MAN 2 BANTUL 2017-2018
KTSP MAN 2 BANTUL 2017-2018KTSP MAN 2 BANTUL 2017-2018
KTSP MAN 2 BANTUL 2017-2018
 
K10 bs matematika_sem1_sma kelas x kurikulum 2013_[blogerkupang.com]
K10 bs matematika_sem1_sma kelas x kurikulum 2013_[blogerkupang.com]K10 bs matematika_sem1_sma kelas x kurikulum 2013_[blogerkupang.com]
K10 bs matematika_sem1_sma kelas x kurikulum 2013_[blogerkupang.com]
 

Recently uploaded

UKURAN PENTYEBARAN DATA PPT KELOMPOK 2.pptx
UKURAN PENTYEBARAN DATA PPT KELOMPOK 2.pptxUKURAN PENTYEBARAN DATA PPT KELOMPOK 2.pptx
UKURAN PENTYEBARAN DATA PPT KELOMPOK 2.pptxzidanlbs25
 
Sistem operasi adalah program yang bertindak sebagai perantara antara user de...
Sistem operasi adalah program yang bertindak sebagai perantara antara user de...Sistem operasi adalah program yang bertindak sebagai perantara antara user de...
Sistem operasi adalah program yang bertindak sebagai perantara antara user de...Shary Armonitha
 
BAGAIAMANA PANCASILA MENJADI SISTEM ETIKA.pptx
BAGAIAMANA PANCASILA MENJADI SISTEM ETIKA.pptxBAGAIAMANA PANCASILA MENJADI SISTEM ETIKA.pptx
BAGAIAMANA PANCASILA MENJADI SISTEM ETIKA.pptxchleotiltykeluanan
 
PPT ANEMIA pada remaja maupun dewasapptx
PPT ANEMIA pada remaja maupun dewasapptxPPT ANEMIA pada remaja maupun dewasapptx
PPT ANEMIA pada remaja maupun dewasapptxsitifaiza3
 
Contoh Algoritma Asosiasi pada data mining
Contoh Algoritma Asosiasi pada data miningContoh Algoritma Asosiasi pada data mining
Contoh Algoritma Asosiasi pada data miningSamFChaerul
 
Geologi Jawa Timur-Madura Kelompok 6.pdf
Geologi Jawa Timur-Madura Kelompok 6.pdfGeologi Jawa Timur-Madura Kelompok 6.pdf
Geologi Jawa Timur-Madura Kelompok 6.pdfAuliaAulia63
 
Menggunakan Data matematika kelas 7.pptx
Menggunakan Data matematika kelas 7.pptxMenggunakan Data matematika kelas 7.pptx
Menggunakan Data matematika kelas 7.pptxImahMagwa
 
MARIA NOVILIA BOISALA FASILITATOR PMM.pptx
MARIA NOVILIA BOISALA FASILITATOR PMM.pptxMARIA NOVILIA BOISALA FASILITATOR PMM.pptx
MARIA NOVILIA BOISALA FASILITATOR PMM.pptxmariaboisala21
 
PENGENDALIAN MUTU prodi Blitar penting untuk dimiliki oleh masyarakat .pptx
PENGENDALIAN MUTU prodi Blitar penting untuk dimiliki oleh masyarakat .pptxPENGENDALIAN MUTU prodi Blitar penting untuk dimiliki oleh masyarakat .pptx
PENGENDALIAN MUTU prodi Blitar penting untuk dimiliki oleh masyarakat .pptxheru687292
 

Recently uploaded (9)

UKURAN PENTYEBARAN DATA PPT KELOMPOK 2.pptx
UKURAN PENTYEBARAN DATA PPT KELOMPOK 2.pptxUKURAN PENTYEBARAN DATA PPT KELOMPOK 2.pptx
UKURAN PENTYEBARAN DATA PPT KELOMPOK 2.pptx
 
Sistem operasi adalah program yang bertindak sebagai perantara antara user de...
Sistem operasi adalah program yang bertindak sebagai perantara antara user de...Sistem operasi adalah program yang bertindak sebagai perantara antara user de...
Sistem operasi adalah program yang bertindak sebagai perantara antara user de...
 
BAGAIAMANA PANCASILA MENJADI SISTEM ETIKA.pptx
BAGAIAMANA PANCASILA MENJADI SISTEM ETIKA.pptxBAGAIAMANA PANCASILA MENJADI SISTEM ETIKA.pptx
BAGAIAMANA PANCASILA MENJADI SISTEM ETIKA.pptx
 
PPT ANEMIA pada remaja maupun dewasapptx
PPT ANEMIA pada remaja maupun dewasapptxPPT ANEMIA pada remaja maupun dewasapptx
PPT ANEMIA pada remaja maupun dewasapptx
 
Contoh Algoritma Asosiasi pada data mining
Contoh Algoritma Asosiasi pada data miningContoh Algoritma Asosiasi pada data mining
Contoh Algoritma Asosiasi pada data mining
 
Geologi Jawa Timur-Madura Kelompok 6.pdf
Geologi Jawa Timur-Madura Kelompok 6.pdfGeologi Jawa Timur-Madura Kelompok 6.pdf
Geologi Jawa Timur-Madura Kelompok 6.pdf
 
Menggunakan Data matematika kelas 7.pptx
Menggunakan Data matematika kelas 7.pptxMenggunakan Data matematika kelas 7.pptx
Menggunakan Data matematika kelas 7.pptx
 
MARIA NOVILIA BOISALA FASILITATOR PMM.pptx
MARIA NOVILIA BOISALA FASILITATOR PMM.pptxMARIA NOVILIA BOISALA FASILITATOR PMM.pptx
MARIA NOVILIA BOISALA FASILITATOR PMM.pptx
 
PENGENDALIAN MUTU prodi Blitar penting untuk dimiliki oleh masyarakat .pptx
PENGENDALIAN MUTU prodi Blitar penting untuk dimiliki oleh masyarakat .pptxPENGENDALIAN MUTU prodi Blitar penting untuk dimiliki oleh masyarakat .pptx
PENGENDALIAN MUTU prodi Blitar penting untuk dimiliki oleh masyarakat .pptx
 

OJL LAPORAN

  • 1. i LAPORAN ON THE JOB LEARNING ( OJL ) Disusun Sebagai Laporan Akhir Kegiatan On The Job Learning Pada Pendidikan Dan Pelatihan Calon Kepala Sekolah di Dinas Pendidikan Kota Bogor Provinsi Jawa Barat Periode : 10 September – 21 Nopember 2018 NAMA : Sri Suyati, S.Pd. UNIT KERJA : SD NEGERI SITUGEDE 4 NIP : 19650620 198712 2 003 PROGRAM PENYIAPAN CALON KEPALA SEKOLAH DINAS PENDIDIKAN KOTA BOGOR PROVINSI JAWA BARAT TAHUN 2018
  • 2. i LEMBAR PENGESAHAN LAPORAN ON THE JOB LEARNING ( OJL ) PROGRAM PENYIAPAN CALON KEPALA SEKOLAH DINAS PENDIDIKAN KOTA BOGOR PROVINSI JAWA BARAT Oleh : SRI SUYATI, S.Pd. NIP. 19650620 198712 2 003 Peserta Diklat Calon Kepala Sekolah Kota Bogor Tahun 2018 Telah melaksanakan On The Job Learning di SD Negeri Situgede 4 dan SD Negeri Situgede 3 Disyahkan di : Bogor Tanggal : ... Nopember 2018 Kepala Dinas Pendidikan Kota Bogor H. FACHRUDIN, S.Pd. Pembina Tk I/IV/b NIP. 19630719 198811 1 001
  • 3. ii KATA PENGANTAR Alhamdulillah, segala puji bagi Allah SWT, Tuhan semesta alam dan segala isinya, Yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang. Shalawat dan salam senantiasa tercurah atas junjungan Nabiyyullah Muhammad SAW. Berkat curahan rahmat dan kasih sayang Allah SWT jualah, sehingga laporan akhir kegiatan On The Job Learning (OJL) pada Pendidikan dan Pelatihan Calon Kepala Sekolah yang berjudul “Peningkatan Kemampuan Guru Dalam Mengembangkan Pembelajaran Tematik Terpadu Melalui Bimbingan Teknik Pembelajaran Tematik Terpadu Di SDN Situgede 4 Kota Bogor” Dalam proses penyusunan hingga penyelesaian laporan ini, merupakan suatu pengalaman dan pelajaran yang sangat berharga bagi penulis. Walau diakui terasa sangat melelahkan, namun berkat bantuan, bimbingan, dan dorongan dari berbagai pihak, khususnya Bapak dan Ibu pendamping Diklat, Alhamdulillah akhirnya laporan kegiatan OJL ini selesai juga. Penulis mengucapkan terima kasih atas bimbingan dan arahannya kepada semua pihak yang tidak mungkin saya sebutkan satu persatu. Ucapan terima kasih penulis sampaikan kepada : 1. Kepala Dinas Pendidikan Kota Bogor 2. Master Trainer (MT), Fasilitator, dan Instruktur / Pembimbing dari LPPKS, Drs. Sunarto, M.Pd., ................................... 3. Bapak Drs. Cepih Saefulloh, M.Pd. Pengawas Pembina Kecamatan Bogor Barat 4. Kepala SD Negeri Situgede 4 dan SD Negeri Situgede 3. 5. Kepada Guru-guru SD Negeri Situgede 4 dan SD Negeri Situgede 3. 6. ........................... dan ........................ yang bersedia diobservasi sebagai Guru Junior. 7. Suami dan anak-anakku tercinta yang selalu menemani dalam segala keluh dan kesah.
  • 4. iii Kiranya laporan kegiatan OJL ini dapat bermanfaat, dan semoga segala bantuan, pengorbanan dan dorongan yang diberikan oleh berbagai pihak, mendapat ganjaran dan pahala dari Allah SWT, Amin. Penyusun
  • 5. iv DAFTAR ISI Halaman Halaman Pengesahan ............................................................................................. i Kata Pengantar..................... ............................ ...................................................... ii Daftar Isi................................................................................................................. iii BAB I. PENDAHULUAN .................................................................................... 1 A. Latar Belakang......................................................................................... 1 B. Tujuan ..................................................................................................... 4 C. Hasil yang diharapkan ............................................................................ 5 BAB II. KONDISI NYATA SEKOLAH MAGANG ....................................... 7 A. Profil SD Negeri Situgede 4.................................................................... 7 B. Profil SD Negeri Situgede 3.................................................................... 13 BAB III. RENCANA TINDAK KEPEMIMPINAN ........................................ 21 A. Pelaksanaan Rencana Tindak Kepemimpinan .................................... 21 1. Siklus Pertama.................................................................................... 24 a. Persiapan.................................................................................... 24 b. Pelaksanaan................................................................................ 25 c. Monitoring dan Evaluasi............................................................ 25 d. Refleksi ...................................................................................... 25 e. Hasil ........................................................................................... 26 2. Siklus Kedua ..................................................................................... 30 a. Persiapan..................................................................................... 30 b. Pelaksanaan................................................................................. 30 c. Monitoring dan Evaluasi............................................................. 30 d. Refleksi ....................................................................................... 31 e. Hasil ........................................................................................... 31 B. Supervisi Guru Junior............................................................................ 36 1. Guru Junior I .................................................................................... 37 a. Siklus 1........................................................................................ 37 1) Perencanaan ......................................................................... 37
  • 6. v 2) Pelaksanaan .......................................................................... 39 3) Tindak lanjut ........................................................................ 42 4) Hasil Supervisi .................................................................... 42 b. Siklus 2 Guru Junior 1 ................................................................ 43 1) Persiapan............................................................................... 43 2) Pelaksanaan........................................................................... 44 3) Tindak lanjut ......................................................................... 46 4) Hasil Supervisi...................................................................... 46 2. Guru Junior 2 .................................................................................... 48 a. Siklus 1........................................................................................ 48 1) Perencanaan .......................................................................... 48 2) Pelaksanaan........................................................................... 51 3) Tindak lanjut ........................................................................ 54 4) Hasil Supervisi .................................................................... 54 b. Siklus 2........................................................................................ 55 1) Persiapan............................................................................... 55 2) Pelaksanaan........................................................................... 56 3) Tindak lanjut ........................................................................ 58 4) Hasil Supervisi .................................................................... 58 C. Penyusunan Perangkat Pembelajaran .................................................. 62 1. Silabus.............................................................................................. 63 2. RPP................................................................................................... 64 3. Bahan Ajar ....................................................................................... 64 4. Instrumen Evaluasi........................................................................... 65 D. Kajian Hasil On The Job Learning (OJL) ........................................ 66 1. Persiapan.......................................................................................... 66 2. Pelaksanaan...................................................................................... 67 3. Hasil Kajian 9 Aspek Manajerial..................................................... 67 a. Kajian RKS/ RKJM ................................................................... 67 b. Kajian Pengembangan Kurikulum............................................. 69 c. Kajian Pengelolaan pendidik dan Tenaga Kependidikan .......... 73
  • 7. vi d. Kajian Pengelolaan Peserta Didik ............................................. 76 e. Kajian Pengelolaan Sarana dan Prasarana ................................. 79 f. Kajian Pengelolaan Keuangan Sekolah ..................................... 82 g. Kajian Pembinaan Tenaga Adminstrasi Sekolah....................... 87 h. Kajian Pemanfaatan TIK dalam Pembelajaran .......................... 91 i. Kajian Sistem Monitoring dan Evaluasi .................................... 94 E. Peningkatan Kompetensi Berdasarkan AKPK .................................... 107 1. Persiapan ............................................................................................. 107 2. Pelaksanaan......................................................................................... 107 3. Monitoring dan evaluasi ..................................................................... 107 4. Refleksi ............................................................................................... 108 5. Hasil ................................................................................................... 108 BAB IV. Penutup ................................................................................................. 112 A. Kesimpulan .............................................................................................. 112 B. Saran - Saran ............................................................................................ 113 Daftar Pustaka ........................................................................................................ 115 Daftar Lampiran..................................................................................................... 116 I. Lampiran Bagian Awal 1) Matrik RTL ( Rencana Tindak Lanjut) 2) Jurnal harian kegiatan OJL 3) Foto Sekolah Magang 1 dan 2 II. Lampiran Bagian Isi A. Lampiran RTK (Rencana Tindak Kepemimpinan) 1) Matrik RTK 2) Surat undangan untuk Narasumber dan Peserta Kegiatan Workshop/IHT/KKG/ MGMP,dll 3) Daftar hadir Narasumber dan peserta (setiap siklus) 4) SK Panitia kegiatan Workshop/IHT/KKG/ MGMP,dll (jika diperlukan) 5) Program monev(monitoring dan evaluasi)
  • 8. vii 6) Instrumen monitoring pelaksanaan kegiatanyang telah di isi pada siklus 1 dan siklus 2 7) Instrumen evaluasi tujuan CKS yang telah di isi siklus 1 dan siklus 2 8) Instrumen evaluasi tujuan sasaran (guru) yang telah di isi siklus 1 dan siklus 2 9) Rekap hasil monitoring dan evaluasi siklus 1 dan siklus 2 10) Materi/handout dari narasumber 11) Produk/hasil/output dari kegiatan RTK 12) Foto-foto kegiatan RTK B. Lampiran Supervisi Guru Junior 1) Program supervisi 2) Instrumen supervisi yang telah di isi (pra observasi, observasi, dan pasca observasi, tindak lanjut)baik supervisi pertama maupun supervisi kedua 3) Perangkat pembelajaran guru yang di supervisi 4) Foto-foto kegiatan supervisi C. Lampiran Perangkat Pembelajaran 1) Silabus 2) RPP 3) Bahan ajar 4) Perangkat penilaian D. Lampiran Kajian 9 Aspek Manajerial 1) Matrik kajian 9 aspek manajerial sekolah magang 1 2) Matrik kajian 9 aspek manajerial sekolah magang 1 3) Foto-foto saat melakukan kajian E. Lampiran Peningkatan Kompetensi Berdasarkan Hasil AKPK yang Lemah di Sekolah Magang Kedua 1) Dokumen hasil magang 2) Hasil wawancara dan observasi 3) Fotokopi hasil AKPK CKS 4) Foto-foto kegiatan saat magang di sekolah kedua
  • 9. 112 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Lembaga pendidikan tanpa adanya kepala sekolah tidaklah dapat berjalan, akan tetapi kepala sekolah bukanlah segalanya. Kepala sekolah bertugas mengkoordinasi, mengawasi memberikan pengarahan terhadap bawahannya. Oleh karena itu kepala sekolah dituntut memiliki pengetahuan yang luas terhadap maslah-masalah pendidikan. Dengan menguasai pengetahuan yang luas tentang pendidikan kepala sekolah dapat dengan mudah mencapai visi dan misi yang telah di tetapkan. Kepala Sekolah memiliki peran strategis sebagai manajer di sekolah, ketika perencanaan pendidikan dikerjakan dan struktur organisasi persekolahannyapun disusun guna memfasilitasi perwujudan tujuan pendidikan, serta para anggota organisasi, pegawai atau karyawan dipimpin dan dimotivasi untuk mensukseskan pencapaian tujuan, tidak dijamin selamanya bahwa semua kegiatan akan berlangsung sebagaimana yang direncanakan, dan dikelola dengan baik, di antaranya adalah pengetahuan tentang manajemen. Sesuai dengan amanat Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 13 Tahun 2007 tentang Standar Kepala Sekolah/Madrasah menetapkan 5 (lima) dimensi kompetensi yaitu: (1) kepribadian, (2) manajerial, (3) kewirausahaan, (4) supervisi, dan (5) sosial. Dasar kompetensi kepribadian ini akan sangat menentukan kompetensi lainnya, khususnya dalam melaksanakan program pendidikan nasional, propinsi, dan kabupaten/kota. Sebagai tambahan pengetahuan dan keilmuan dalam bidang perencanaan dan pelaksanaan program pendidikan, kepala sekolah harus mampu menunjukkan kinerjanya berdasarkan kebijakan, perencanaan, dan program pendidikan. Dalam rangka meningkatkan mutu kepala sekolah/madrasah, pemerintah mengeluarkan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No 6 Tahun 2018, tentang Penugasan Guru sebagai Kepala Sekolah/Madrasah
  • 10. 113 113 sebagai pengganti Permendiknas nomor 28 tahun 2010 tentang Penugasan Guru sebagai Kepala Sekolah/Madrasah. Permendikbud No 6 Tahun 2018 ini memuat sistem penyiapan calon kepala sekolah/ madrasah, proses pengangkatan kepala sekolah/madrasah, masa tugas, Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB), penilaian kinerja kepala sekolah/madrasah, mutasi dan pemberhentian tugas guru sebagai kepala sekolah/madrasah. Menindaklanjuti Permendiknas Nomor 6 Tahun 2018, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan melalui Lembaga Pengembangan dan Pemberdayaan Kepala Sekolah (LPPKS) mengadakan pendidikan dan latihan calon kepala sekolah. Setelah melalui tahapan seleksi administrasi dan seleksi akademik. Diklat tersebut dilaksanakan oleh LPPKS melalui kegiatan In service 1, On the Job Learning (OJL), dan in service 2. Kegiatan OJL penting bagi peserta diklat calon kepala sekolah karena calon kepala sekolah berangkat dari guru yang dalam kondisi nyata di lapangan belum memenuhi dan mengetahui tentang kajian manajerial secara utuh, selama ini para calon kepala sekolah belum pernah diajak secara khusus oleh kepala sekolah untuk membuat kajian manajerial tersebut, sehingga kegiatan ojl ini sangat dibutuhkan untuk mempraktikkan kompetensi yang telah dipelajari selama kegiatan in service 1. Dalam OJL dipraktikkan bagaimana mengkaji RKS, pengelolaan kurikulum sekolah, pengelolaan keuangan, pembinaan tenaga administrasi sekolah, pengelolaan peserta didik, pengelolaan sarana prasarana sekolah, pengelolaan pendidikan dan tenaga kependidikan, pemanfaatan TIK dalam pembelajaran, sistem monitoring dan evaluasi, program supervisi guru yunior, menyusun perangkat pembelajaran, dan pelaksanaan rencana tindak kepemimpinan berdasarkan AKPK. Kegiatan OJL dilaksanakan pada 2 sekolah magang, yaitu pada sekolah tempat calon kepala sekolah bertugas dan sekolah lain.Kepala sekolah adalah guru yang diserahi tugas tambahan untuk memimpin dan mengelola sekolah dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan. Sebagai seorang guru, sejatinya kepala sekolah harus menjadi pendidik yang mampu membina guru-guru di
  • 11. 114 114 sekolahnya sehingga menjadi guru kreatif dan inovasi dalam pembelajaran. Selain itu, kepala sekolah tidak hanya dituntut untuk membina guru saja, akan tetapi lebih dari itu, juga dituntut untuk membina dan mengelola seluruh komponen sekolah lainnya, seperti tenaga adminstrasi sekolah, tenaga perpustakaan, dan tenaga pembantu lainnya. Tuntutan-tuntutan ini, merupakan tugas baru bagi seorang guru yang diserahi tugas tambahan menjadi kepala sekolah. Disisi lain, tujuan utama sekolah berupa peningkatan mutu pendidikan hanya dapat diraih jika seluruh komponen sekolah dapat melaksanakan tugas pokok dan fungsinya masing- masing melalui pembinaan dan pengelolaan seorang kepala sekolah yang profesional. Banyak sekali tugas yang harus dilakukan oleh seorang kepala sekolah yang menuntut profesionalisme tinggi dari pelaksanaan tugasnya. Banyaknya tugas baru tersebut maka untuk menjadi seorang kepala sekolah yang profesional tentu tidaklah mudah, diperlukan waktu yang cukup untuk belajar bagaimana melaksanakan tugas-tugas tersebut. Pelatihan, pembimbingan dan pembinaan bagi calon kepala sekolah merupakan upaya yang dilakukan oleh pihak terkait dalam rangka melahirkan pemimpin sekolah yang berkualitas, mampu untuk memimpin dan mengelola sekolah dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan. Permendikbud nomor 6 tahun 2018 tersebut, menjelaskan bahwa seorang guru yang telah dinyatakan lulus seleksi calon kepala sekolah diharuskan mengikuti pendidikan dan pelatihan sebagai kegiatan pemberian pengalaman pembelajaran teoretik maupun praktik yang bertujuan untuk menumbuh kembangkan pengetahuan, sikap dan keterampilan pada dimensi- dimensi kompetensi kepribadian, manajerial, kewirausahaan, supervisi, dan sosial. Kompetensi kepala sekolah yang tertera dalam Permendiknas nomor 13 tahun 2007 menetapkan Dimensi Kompetensi Manajerial Kepala Sekolah merupakan dimensi kompetensi yang menuntut 16 kompetensi. Jumlah kompetensi ini merupakan jumlah terbanyak dibandingkan dengan kompetensi
  • 12. 115 115 pada dimensi kompetensi kepribadian, kewirausahaan, supervisi dan sosial. Tingkat kemampuan kepala sekolah dalam mengarahkan, menggerakkan, mengembangkan, dan memberdayakan sumber daya sekolah dalam usaha meningkatkan mutu pendidikan di sekolah sangat bergantung kepada kompetensi manajerial seorang kepala sekolah. Pendidikan dan pelatihan yang dijalani calon kepala sekolah dalam kegiatan tatap muka (in servis-1) dalam kurun waktu 70 jam merupakan modal awal untuk menjalani praktek lapangan on the job learning (OJL) selama kurang lebih 3 bulan. Kegiatan OJL penting bagi peserta diklat untuk mempraktekkan kompetensi yang telah dipelajari selama kegiatan tatap muka. Dalam OJL dipraktekkan bagaimana mengkaji pengelolaan kurikulum sekolah, RKAS/RKJM, pengelolaan keuangan, pembinaan tenaga administrasi sekolah, pengelolaan peserta didik, sarana dan prasarana, pengelolaan pendidikan dan tenaga kependidikan, pemanfaatan TIK, monitoring dan evaluasi serta program supervisi akademik. Laporan ini disusun sebagai tindak lanjut dan pertanggungjawaban selaku peserta Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) calon kepala sekolah yang telah melaksanakan On The Job Learning yang merupakan salah satu upaya untuk memberikan bekal tambahan berupa pengalaman bekerja sebagai calon kepala sekolah. On The Job Learning adalah pembelajaran di lapangan dalam situasi pekerjaan yang nyata yang dilakukan di 2 (dua) sekolah, yakni di sekolah sendiri (SD Negeri Situgede 4) dan di sekolah lain (SD Negeri Situgede 3). B. Tujuan Pelaksanaan On The Job Learning ini bertujuan agar Calon Kepala Sekolah, mengetahui dan dapat meningkatkan serta Menghasilkan kepala sekolah yang mampu mengembangkan dan meningkatkan 5 kompetensi berdasarkan Permendiknas Nomor 13 Tahun 2007, Kompetensi yang dimaksud berupa :
  • 13. 116 116 1. Kompetensi kepribadian meliputi Integritas dan Akhlak Mulia, Etos kerja positif, pengendalian diri, rasa percaya diri, Fleksibilitas, Teliti, Disiplin, kreatif dan Inovatif serta Bertanggung jawab. 2. Menghasilkan kompetensi manajerial melalui pengkajian RKS, pengelolaan kurikulum, pengelolaan keuangan, pembinaan tenaga administrasi sekolah, pengelolaan peserta didik, pengelolaan sarana prasarana sekolah, pengelolaan pendidikan dan tenaga kependidikan, pemanfaatan TIK dalam pembelajaran, dan sistem monitoring dan evaluasi pada SD Negeri Situgede 4 dan SD Negeri Situgede 3. 3. Kompetensi sosial meliputi kerja sama dalam tim pelayanan prima, kesadaran berorganisasi, berkomunikasi efektif dan membangun hubungan kerja. 4. Kompetensi kewirausahaan yakni untuk mencari sumber dana, misalnya dari orang tua siswa, dari alumni, dari donator, perusahaan yang mendukung pendidikan. 5. Kompetensi supervisi yakni bagaimana memahami konsep, perencanaan, pelaksanaan dan tindak lanjut serta mampu melakukan supervisi akademik kepada guru dengan teknik yang benar. Dari kelima kompetensi ini bertujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan. C. Hasil yang Diharapkan Adapun hasil yang diharapkan dari pelatihan kepemimpinan dan On The Job Learning (OJL) calon kepala sekolah adalah : 1. Meningkatnya kompetensi kepribadiaan, kewirausahaan, sosial, managerial, dan supervisi calon kepala sekolah. 2. Meningkatnya kompetensi kepribadian, kewirausahaan, dan sosial calon kepala sekolah melalui kegiatan tindak kepemimpinan dalam Pengembangan Model Pembelajaran Tematik Terpadu melalui Bimtek Pembelajaran Tematik Terpadu 3. Meningkatnya kompetensi supervisi akademik calon kepala sekolah melalui kegiatan supervisi terhadap guru junior.
  • 14. 117 117 4. Meningkatnya tentang silabus RPP, bahan ajar dan instrumen penilaian bagi calon kepala sekolah melalui kegiatan penyusunan perangkat pembelajaran. 5. Meningkatnya kompetensi managerial calon kepala sekolah melalui kegiatan pengkajian sembilan aspek managerial. 6. Meningkatnya kompetensi kewirausahaan terkait dengan AKPK calon kepala sekolah di sekolah magang 2 (SDN Situgede 3).
  • 15. 118 118 BAB II KONDISI NYATA SEKOLAH MAGANG A. Profil SD Negeri Situgede 4 SD Negeri Situgede 4 Kota Bogor beralamat di Jalan Kp. Jawa Rt 03/07 Kelurahan Situgede, Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor. Didirikan pada tahun 1977 diatas lahan 1500m2 dengan luas bangunan 918m2, saat ini SD Negeri Situgede 4 telah terakreditasi A, dengan jumlah murid sebanyak 470 siswa yang terbagi menjadi 12 rombongan belajar ditangani oleh tenaga pendidik dan tenaga kependidikan sebanyak 17 orang yang terdiri atas 14 orang tenaga Guru Tetap, 6 orang Guru tidak tetap, 1 tenaga tata usaha sekolah. 1 tenaga Pustakawan dan 1 orang tenaga penjaga sekolah. Visi SD Negeri Situgede 4, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor adalah : “Terbaik dalam Prestasi, Berbudaya Lingkungan Hijau dan Bersih yang Berlandaskan Keimanan dan Ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa” Untuk mencapai visi tersebut SD Negeri Situgede 4 menetapkan misi sebagai berikut : 1. Meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, 2. Meningkatkan prestasi akademik yang handal,
  • 16. 119 119 3. Meningkatkan keteladanan yang berbudi pekerti luhur, 4. Meningkatkan profesionalitas pendidik dan tenaga kependidikan, 5. Mengembangkan lingkungan sekolah yang kondusif, bersih, sehat, dan berbudaya lingkungan, 6. Menumbuhkembangkan sikap sadar lingkungan dalam pembelajaran yang berkelanjutan, 7. Menumbuhkan kreatifitas terhadap budaya bangsa melalui kegiatan ekstra- kurikuler olahraga, kesenian, dan keterampilan. Sejalan dengan Tujuan Pendidikan Dasar dalam Peraturan Pemerintah No. 19 Tahun 2005 yaitu meletakkan dasar kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia, serta ketrampilan untuk hidup mandiri dan untuk mengikuti pendidikan lebih lanjut, maka tujuan yang ingin dicapai oleh SDN Situgede 4 Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor adalah sebagai berikut : 1. Mengoptimalkan pendidik dan tenaga kependidikan yang lebih profesional. 2. Tetap tertatanya lingkungan yang harmonis, indah dan lestari sehingga tetap terjaganya iklim kegiatan sekolah yang kondusif. 3. Terbiasa memiliki kesadaran dan peduli terhadap lingkungan dimanapun berada. 4. Memiliki sarana dan prasarana pendidikan yan memadai dan relevan dalam mendukung PBM. 5. Terlaksananya proses pembelajaran yang variatif dan inovatif Adapun bila dilihat dari kondisi sosial ekonomi masyarakat di SD Negeri Situgede 4 umumnya bekerja sebagai hampir 52% swasta, 20% wiraswasta sehingga dapat dikatakan bahwa kondisi perekonomian sebagian masyarakatnya berpenghasilan menengah ke atas. Pencapaian kinerja berdasarkan 8 standar nasional pendidikan (SNP) yaitu standar isi, standar proses, standar kompetensi lulusan, standar pendidik dan tenaga kependidikan, standar sarana prasarana, standar pengelolaan, standar pembiayaan dan standar penilaian.
  • 17. 120 120 Tolak ukur efektivitas implementasi kebijakan tersebut dilihat dari ketercapaian indikator-indikator mutu penyelenggaraan pendidikan yang telah ditetapkan Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) dalam delapan (8) Standar Nasional Pendidikan (SNP). Tidak dipungkiri bahwa upaya strategis jangka panjang untuk mewujudkannya menuntut satu “Sistem Penjaminan Mutu Pendidikan” yang dapat membangun kerja sama dan kolaborasi di antara berbagai institusi terkait dalam satu keterpaduan jaringan kerja nasional. Dengan kata lain, diperlukan pengembangan sistem penjaminan mutu pendidikan. Tata kerja yang dibangun mengisyaratkan adanya serangkaian proses dan prosedur untuk mengumpulkan, menganalisis, dan melaporkan data mengenai kinerja dan mutu tenaga pendidik dan kependidikan, program, dan lembaga beserta rekomendasinya. 1. Sarana dan Prasarana Dari segi sarana dan prasarana sekolah SD Negeri Situgede 4 memiliki bangunan gedung yang ukuran, ventilasi dan kelengkapan lainnya melebihi ketentuan dalam standar Sarpras yang ditetapkan. Jumlah peserta didik di dalam rombongan belajar kami lebih kecil dari yang ditetapkan dalam standar agar dapat lebih meningkatkan proses pembelajaran. SD Negeri Situgede 4 memiliki sarana dan prasarana pembelajaran yang melebihi dari ketetapan Standar Sarpras yang digunakan untuk lebih membantu proses pembelajaran. 2. Standar isi Kurikulum Sekolah kami sesuai dengan standar isi, standar kompetensi lulusan, dan panduan KTSP dan penyusunannya disesuaikan dengan ciri khas dan kebutuhan daerah. Struktur kurikulum SD Negeri Situgede 4 telah mengalokasikan waktu yang cukup bagi peserta didik agar dapat memahami konsep yang baru sebelum melanjutkan ke pelajaran berikutnya dengan selalu melaksanakan program remedial dan pengayaan.
  • 18. 121 121 Sebagian besar (sekitar 70%) peserta didik kami termotivasi untuk belajar dan tertarik pada mata pelajaran yang diajarkan. Sekolah dasar negeri Situgede 4 menawarkan beberapa mata pelajaran tambahan berdasarkan karakter daerah dan kebutuhan masyarakat. 3. Standar Proses Khusus pada standar proses, silabus SD Negeri Situgede 4 dikaji dan diperbaiki secara teratur dan disesuaikan dengan situasi dan kondisi sekolah serta kebutuhan setempat. Silabus SD Negeri Situgede 4 memiliki kelenturan (fleksibilitas) bagi guru untuk memenuhi beragam kebutuhan semua peserta didik. Silabus SD Negeri Situgede 4 dirancang untuk menerapkan pembelajaran yang relevan sesuai dengan situasi dan kondisi sekolah, menciptakan suasana yang mendukung dan menyenangkan, serta mendorong kemajuan sesuai tingkat usia dan kemampuan peserta didik. Guru-guru di SD Negeri Situgede 4 membuat RPP berdasarkan program tahunan (prota), program semester (prosem) dan silabus. Kepala SD Negeri Situgede 4 mengkaji ulang semua rencana pembelajaran dan memberikan saran dan bimbingan. Guru-guru di SD Negeri Situgede 4 mempertimbangkan berbagai kebutuhan pembelajaran yang berbeda dan merencanakan pembelajaran berdasarkan kebutuhan tersebut. Guru-guru di SD Negeri Situgede 4 mengkaji ulang RPP setelah mengajar untuk membantu merencanakan pembelajaran selanjutnya. Guru-guru di SD Negeri Situgede 4 selalu menggunakan alat peraga dalam pembelajaran dan memperbaharuinya. Sebagian (sekitar 70%) besar guru di SD Negeri Situgede 4 mendapatkan bahan penunjang pembelajaran dalam jumlah yang cukup. Guru-guru di SD Negeri Situgede 4 secara teratur menggunakan metode pembelajaran yang beragam dan melaksanakan pembelajaran secara bertahap dan menarik. Guru-guru di
  • 19. 122 122 SD Negeri Situgede 4 tidak hanya mengarahkan pembelajaran, tapi juga memberi kesempatan bagi peserta didik untuk menyampaikan pendapat dan terlibat secara aktif. Pada umumnya peserta didik di SD Negeri Situgede 4 hadir sesuai jadwal, berperilaku baik, dan mencapai prestasi belajar sesuai dengan kecakapan mereka. Hubungan timbal balik antara guru, peserta didik, dan tenaga kependidikan terpelihara dengan baik. Semua peserta didik di SD Negeri Situgede 4 diperlakukan dengan adil dan dihargai pendapatnya. 4. Standar Penilaian Guru-guru di SD Negeri Situgede 4 selalu memantau kemajuan belajar peserta didik melalui observasi dan penilaian secara berkala, melaksanakan penilaian sesuai dengan silabus dan RPP, serta memberikan informasi kepada peserta didik mengenai KKM Guru-guru di SD Negeri Situgede 4 mengkaji ulang tingkat kemajuan semua peserta didik pada setiap akhir semester dan menggunakan informasi tersebut untuk merencanakan program pembelajaran selanjutnya. Guru-guru di SD Negeri Situgede 4 memberi kesempatan kepada peserta didik untuk mengkaji ulang kemajuan belajar mereka untuk menetapkan target pembelajaran selanjutnya. SD Negeri Situgede 4 membuat laporan berkala pada orangtua mengenai pencapaian hasil belajar peserta didik setiap semester dan menawarkan kesempatan untuk mendiskusikan kemajuan anak mereka. SD Negeri Situgede 4 memiliki kemitraan dengan orangtua . Orangtua terlibat aktif dalam penyelesaian PR (Pekerjaan Rumah) anak mereka. 5. Standar Kompetensi Lulusan Sebagian kecil peserta didik telah menunjukkan prestasi belajar yang lebih baik, namun tidak konsisten. SD Situgede 4 belum merumuskan dan
  • 20. 123 123 mengupayakan target belajar yang bisa dicapai bagi semua peserta didik agar mereka bisa berhasil. Peserta didik kami menerapkan ajaran agama dalam kehidupan mereka menunjukkan sikap yang baik di sekolah dan di tengah masyarakat luas. Mereka memahami tentang disiplin, toleransi, kejujuran, kerja keras, dan perhatian kepada orang lain. Sekolah menyediakan beragam kegiatan pengembangan pribadi 6. Standar Pengelolaan SD Negeri Situgede 4 memiliki komite sekolah dan dewan guru yang aktif menunjukkan kesungguhan untuk memperbaiki pembelajaran dengan melakukan kunjungan kelas, mengkaji model pembelajaran yang efektif, dan memberikan umpan balik. SD Negeri Situgede 4 memiliki visi-misi yang jelas yang dirumuskan berdasarkan kesepakatan pemangku kepentingan dan terfokus pada peningkatan mutu pendidikan. Kepala sekolah melakukan supervisi kelas dan memberikan umpan balik kepada guru dua kali dalam setiap semester. Para guru dan tenaga administrasi sekolah (TAS) sekolah kami tidak memiliki rasa kepemilikan yang kuat terhadap nilai-nilai dan tujuan yang hendak sekolah capai. Pimpinan sekolah melakukan evaluasi terhadap upaya yang kami lakukan dan mengubah rencana sesuai dengan hasil evaluasi. 7. Standar Tenaga Pendidik dan Kependidikan SD Situgede 4 memiliki jumlah pendidik dan tenaga kependidikan sesuai dengan kualifikasi yang ditetapkan dalam standar. SD Situgede 4 mempunyai tenaga pendidik yang cukup untuk menangani peserta didik yang mengalami. Guru guru disekolah kami memliki dedikasi dan integritas yang tinggi terhadap pekerjaannya.
  • 21. 124 124 8. Standar Pembiayaan Perumusan rancangan anggaran biaya pendapatan dan belanja sekolah (RAPBS) merujuk pada peraturan pemerintah dengan melibatkan partisipasi komite sekolah dan pemangku kepentingan yang terkait. Sekolah membuat laporan pertanggungjawaban pendapatan dan penggunaan keuangan secara berkala dan menyeluruh kepada Pemerintah dan pemangku kepentingan. Sekolah berencana untuk memperluas penggunaan sumber daya dan prasarana sekolah untuk mendapatkan pembiayaan tambahan tetapi kami belum mengimplementasikannya. Hubungan sekolah dengan pemangku kepentingan harus dikembangkan lebih lanjut agar mendapatkan bantuan keuangan dari mereka. SD Situgede 4 menyimpan catatan alumni dan sebagian dari mereka membantu sekolah tetapi bukan dalam hal pembiayaan. Sebagai SD yang selalu menjadi pilihan masyarakat SD Negeri Situgede 4 telah mampu menunjukkan prestasi di bidang akademik dan non akademik antara lain : Juara Umum Kedua LFS2N tahun 2016 wilayah Bogor Barat. B. Profil SD Negeri Situgede 3 SD Negeri Situgede 3, beralamat di Jalan Kampung Rawa Jaha, Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor Jawa Barat, berada di lingkungan masyarakat perkotaan. Didirikan pada tahun 1979 di atas lahan seluas 1300 m2. SD Negeri Situgede 3 didirikan dalam rangka mengatasi semakin banyaknya usia sekolah dan memenuhi kebutuhan sarana pendidikan. Akreditasi sekolah pada tahun 2011 menghasilkan kualifikasi B. Pencapaian Delapan Standar Nasional Pendidikan di SD Negeri Situgede 3 secara keseluruhan telah memenuhi standar, hal ini dibuktikan dengan SD Negeri Situgede 3 telah menjadi Sekolah Standar Nasional, meskipun masih ada persyaratan rombongan belajar yang belum terpenuhi. Di bawah ini dipaparkan pencapaian delapan standar nasional sebagai berikut ;
  • 22. 125 125 1. Standar Sarana dan Prasarana Dari segi sarana dan prasarana sekolah SD Negeri Situgede 3 memiliki bangunan gedung yang ukuran, ventilasi dan kelengkapan lainnya melebihi ketentuan dalam standar Sarpras yang ditetapkan. SD Negeri Situgede 3 memiliki sarana dan prasarana pembelajaran yang melebihi dari ketetapan Standar Sarpras yang digunakan untuk lebih membantu proses pembelajaran. SDN Situgede 3 memiliki luas lahan 1,300 m2, dengan jumlah gedung sebanyak 2 unit, yang terdiri dari 7 ruang kelas. Ruang kelas yang digunakan sebagai tempat proses belajar mengajar sebanyak 7 ruang kelas dengan luas masing-masing rata-rata luas 42 m2 per ruang kelas. Setiap ruang kelas masing-masing memiliki satu white board, satu meja, 2 lemari dan 2 kursi guru, masing-masing satu meja dan kursi untuk setiap siswa. 2. Standar isi Kurikulum Sekolah kami sesuai dengan standar isi, standar kompetensi lulusan, dan panduan KTSP dan penyusunannya disesuaikan dengan ciri khas dan kebutuhan daerah. SDN Situgede 3 sudah memiliki kurikulum sendiri, penyusunan struktur kurikulum kelas I sampai VI didasarkan atas standar isi yang telah ditetapkan dalam Permendikbud No. 69 tahun 2013 tentang kerangka dasar dan struktur kurikulum SD, dan standar isi yang telah ditetapkan dalam Permendiknas No. 54 tahun 2013 dan standar kompetensi lulusan sebagaimana yang telah ditetapkan dalam Permendiknas No. 23 tahun 2006 serta standar kompetensi mata pelajaran yang telah ditetapkan BNSP. Struktur kurikulum SD Negeri Situgede 3 telah mengalokasikan waktu yang cukup bagi peserta didik agar dapat memahami konsep yang baru sebelum melanjutkan ke pelajaran berikutnya dengan selalu melaksanakan program remedial dan pengayaan.
  • 23. 126 126 Sekolah dasar negeri Situgede 3 menawarkan beberapa mata pelajaran tambahan berdasarkan karakter daerah dan kebutuhan masyarakat. Proses Pembelajaran pada di SDN Situgede 3 diselenggarakan secara interaktif, inspiratif, menyenangkan, menantang, memotivasi pesertadidik untuk berpartisipasi aktif, serta memberikan ruang yang cukup bagi prakarsa, kreativitas, dan kemandirian sesuai dengan bakat, minat, dan perkembangan fisik serta psikologis peserta didik. Untuk itu setiap satuan pendidikan melakukan perencanaan pembelajaran, pelaksanaan proses pembelajaran serta penilaian proses pembelajaran untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas ketercapaian kompetensi lulusan. Silabus yang disediakan dikembangkan guru-guru berdasarkan Standar Isi (SI), Standar Kompetensi Lulusan (SKL) dan panduan penyusunan KTSP 2013. Kegiatan Penyusunan dan Pengembangan silabus dilakukan secara mandiri ataupun berkelompok dalam pertemuan KKG sekolah ataupun KKG mata pelajaran. Diakui bahwa silabus yang dikembangkan oleh guru-guru belum sepenuhnya berasal dari hasil pemikiran sendiri namun sebagian masih mencontoh silabus dari sekolah-sekolah lain dengan beberapa perbaikan-perbaikan. Kegiatan pembelajaran yang dirancang dalam silabus sudah dalam bentuk tatap muka (TM), penugasan terstruktur (PT) dan kegiatan mandiri tidak terstruktur (KMTT). Guru-guru memiliki rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) yang disusun berdasarkan pada prinsip-prinsip perencanaan pembelajaran baik mata pelajaran muatan nasional ataupun mata pelajaran muatan lokal. Seperti halnya dengan silabus, kegiatan penyusunan RPP juga dilakukan oleh guru- guru secara mandiri ataupun berkelompok dalam pertemuan KKG sekolah ataupun KKG mata pelajaran. RPP yang disusun guru sebagian masih mengcopy paste RPP sekolah lain dengan beberapa perubahan-perubahan. RPP dibuat hanya sebagai pelengkap supervisi
  • 24. 127 127 saja, bukan dipakai acuan dalam pembelajaran di kelas. Namun ada juga beberapa guru yang telah menyusun RPP berdasarkan hasil pemikiran sendiri ataupun kelompok dengan memperhatikan lingkungan sekolah atau siswa, nilai-nilai, dan norma-norma yang ada dalam masyarakat. Metode pembelajaran yang dirancang guru-guru dalam silabus dan RPP interaktif, inspiratif, menyenangkan, kreatif, menantang dan memotivasi siswa. Sebagian guru masih ada yang menggunakan pembelajaran konvensional dengan model pembelajaran langsung. Buku-buku untuk kelas I-VI mempergunakan kurikulum 2006 sudah disediakan oleh pemerintah. Pada proses penyusunan instrumen penilaian guru-guru umumnya mengalami kendala karena masih belum memahami dengan pasti konsep penilaian (menyusun perangkat penilaian). Untuk meningkatkan mutu pelaksanaan proses pembelajaran di kelas, pengawas, kepala SDN Situgede 3, dan guru senior yang kompeten, melakukan supervisi dan evaluasi proses pembelajaran dilaksanakan secara berkala dan berkelanjutan. Kegiatan supervisi dilakukan 2 kali dalam setahun walaupun supervisi belum dilaksanakan secara berkala dan berkelanjutan. 3. Standar Proses Khusus pada standar proses, silabus SD Negeri Situgede 3 dikaji dan diperbaiki secara teratur dan disesuaikan dengan situasi dan kondisi sekolah serta kebutuhan setempat. Silabus SD Negeri Situgede 3 memiliki kelenturan (fleksibilitas) bagi guru untuk memenuhi beragam kebutuhan semua peserta didik. Silabus SD Negeri Situgede 3 dirancang untuk menerapkan pembelajaran yang relevan sesuai dengan situasi dan kondisi sekolah, menciptakan suasana yang mendukung dan menyenangkan, serta mendorong kemajuan sesuai tingkat usia dan kemampuan peserta didik.
  • 25. 128 128 Guru-guru di SD Negeri Situgede 3 membuat RPP berdasarkan program tahunan (prota), program semester (prosem) dan silabus. Kepala SD Negeri Situgede 3 mengkaji ulang semua rencana pembelajaran dan memberikan saran dan bimbingan. Guru-guru di SD Negeri Situgede 3 mempertimbangkan berbagai kebutuhan pembelajaran yang berbeda dan merencanakan pembelajaran berdasarkan kebutuhan tersebut. Guru-guru di SD Negeri Situgede 3 mengkaji ulang RPP setelah mengajar untuk membantu merencanakan pembelajaran selanjutnya. Guru-guru di SD Negeri Situgede 3 secara teratur menggunakan metode pembelajaran yang beragam dan melaksanakan pembelajaran secara bertahap dan menarik. Guru-guru di SD Negeri Situgede 3 tidak hanya mengarahkan pembelajaran, tapi juga memberi kesempatan bagi peserta didik untuk menyampaikan pendapat dan terlibat secara aktif. 4. Standar Penilaian Guru-guru di SD Negeri Situgede 3 selalu memantau kemajuan belajar peserta didik melalui observasi dan penilaian secara berkala, melaksanakan penilaian sesuai dengan silabus dan RPP, serta memberikan informasi kepada peserta didik mengenai KKM Guru-guru di SD Negeri Situgede 3 mengkaji ulang tingkat kemajuan semua peserta didik pada setiap akhir semester dan menggunakan informasi tersebut untuk merencanakan program pembelajaran selanjutnya. Guru-guru di SD Negeri Situgede 3 memberi kesempatan kepada peserta didik untuk mengkaji ulang kemajuan belajar mereka untuk menetapkan target pembelajaran selanjutnya. SD Negeri Situgede 3 membuat laporan berkala pada orangtua mengenai pencapaian hasil belajar peserta didik setiap semester dan
  • 26. 129 129 menawarkan kesempatan untuk mendiskusikan kemajuan anak mereka. SD Negeri Situgede 3 memiliki kemitraan dengan orangtua . Orangtua terlibat aktif dalam penyelesaian PR (Pekerjaan Rumah) anak mereka. 5. Standar Kompetensi Lulusan Sebagian kecil peserta didik telah menunjukkan prestasi belajar yang lebih baik, namun tidak konsisten. SD Situgede 3 belum merumuskan dan mengupayakan target belajar yang bisa dicapai bagi semua peserta didik agar mereka bisa berhasil. Peserta didik kami menerapkan ajaran agama dalam kehidupan mereka menunjukkan sikap yang baik di sekolah dan di tengah masyarakat luas. Mereka memahami tentang disiplin, toleransi, kejujuran, kerja keras, dan perhatian kepada orang lain. Sekolah menyediakan beragam kegiatan pengembangan pribadi 6. Standar Pengelolaan SD Negeri Situgede 3 memiliki komite sekolah dan dewan guru yang aktif menunjukkan kesungguhan untuk memperbaiki pembelajaran dengan melakukan kunjungan kelas, mengkaji model pembelajaran yang efektif, dan memberikan umpan balik. SD Negeri Situgede 3 memiliki visi-misi yang jelas yang dirumuskan berdasarkan kesepakatan pemangku kepentingan dan terfokus pada peningkatan mutu pendidikan.
  • 27. 130 130 Kepala sekolah melakukan supervisi kelas dan memberikan umpan balik kepada guru dua kali dalam setiap semester. Para guru dan tenaga administrasi sekolah (TAS) sekolah kami tidak memiliki rasa kepemilikan yang kuat terhadap nilai-nilai dan tujuan yang hendak sekolah capai. Pimpinan sekolah melakukan evaluasi terhadap upaya yang kami lakukan dan mengubah rencana sesuai dengan hasil evaluasi. Visi dan misi serta tujuan pendidikan SDN Situgede 3 sudah disosialisasikan kepada warga sekolah, kepada peserta didik sosialisasi Visi melalui rapat komite sekolah dansaat pengambilan laporan pendidikan. Atau disampaikan kepada masyarakat ataupun pemangku kepentingan melalui beberapa cara diantaranya memasang spanduk di tembok dinding sekolah dan melalui persuratan. Rencana kerja sekolah (RKS), renjana kerja tahunan (RKT) ataupun rencana kerja jangka menengah (RJKM) belum disosialisasikan kepada warga sekolah. tetapi rencana kegiatan melalui rapat guru dan pemajangan di papan pengumuman. Sekolah sudah melakukan pengisian Evaluasi Diri Sekolah (EDS) sehingga Rencana Kerja Anggaran Sekolah (RKAS) yang disusun mengacu pada EDS yang dikelompokkan ke dalam delapan standar. Kegiatan supervisi sudah dilaksanakan secara berkala dan berkelanjutan akan tetapi tidak ada tindak lanjutnya sehingga guru tidak melakukan perbaikan-perbaikan terutama dalam peningkatan hasil belajar siswa. Pengumpulan dan penggunaan data sudah menggunakan sistem informasi berbasis ICT program Microsoft office. Sedangkan data dan informasi sekolah dapat diakses melalui telepon, jaringan internet. 7. Standar Tenaga Pendidik dan Kependidikan SD Situgede 3 memiliki jumlah pendidik dan tenaga kependidikan sesuai dengan kualifikasi yang ditetapkan dalam standar. SD Situgede 3 mempunyai tenaga pendidik yang cukup untuk
  • 28. 131 131 menangani peserta didik yang mengalami. Guru guru disekolah kami memliki dedikasi dan integritas yang tinggi terhadap pekerjaannya. 8. Standar Pembiayaan Perumusan rancangan anggaran biaya pendapatan dan belanja sekolah (RAPBS) merujuk pada peraturan pemerintah dengan melibatkan partisipasi komite sekolah dan pemangku kepentingan yang terkait. Sekolah membuat laporan pertanggungjawaban pendapatan dan penggunaan keuangan secara berkala dan menyeluruh kepada Pemerintah dan pemangku kepentingan. Sekolah berencana untuk memperluas penggunaan sumber daya dan prasarana sekolah untuk mendapatkan pembiayaan tambahan tetapi kami belum mengimplementasikannya. Hubungan sekolah dengan pemangku kepentingan harus dikembangkan lebih lanjut agar mendapatkan bantuan keuangan dari mereka. SD Situgede 3 menyimpan catatan alumni dan sebagian dari mereka membantu sekolah tetapi bukan dalam hal pembiayaan.
  • 29. 132 132 BAB III PELAKSANAAN RENCANA TINDAK LANJUT (RTL) A. Pelaksanaan Rencana Tindak Kepemimpinan (RTK) Tujuan utama kepemimpinan pembelajaran adalah memberikan layanan prima kepada semua siswa agar mereka mampu mengembangkan potensi kualitas dasar dan kualitas instrumentalnya untuk menghadapi masa depan yang belum diketahui dan sarat dengan tantangan-tantangan yang sangat turbulen. Menurut Slamet PH (2001), kualitas dasar meliputi kualitas daya pikir, daya hati, dan daya pisik/raga. Daya pikir meliputi cara-cara berpikir induktif, deduktif, ilmiah, kritis, kreatif, inovatif, lateral, dan berpikir sistem. Daya hati (qolbu) meliputi kasih sayang, empati, kesopan santunan, kejujuran, integritas, kedisiplinan, kerjasama, demokrasi, kerendahan hati, perdamaian, respek kepada orang lain, tanggungjawab, toleransi, dan kesatuan serta persatuan (terlalu banyak untuk disebut semuanya). Daya pisik meliputi kesehatan, kestaminaan, ketahanan, dan keterampilan. Kualitas instrumental meliputi penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi serta seni. Ilmu pengetahuan dapat digolongkan menjadi ilmu pengetahuan lunak (sosiologi, politik, ekonomi, pendidikan, antroplogi, dan yang sejenis). Ilmu pengetahuan keras meliputi metematika, fisika, kimia, biologi, dan astronomi. Teknologi meliputi teknologi konstruksi, manufaktur, transportasi, telekomunikasi, energi, bio, dan bahan. Seni terdiri dari seni suara, musik, tari, kriya, dan rupa Tujuan kepemimpinan pembelajaran adalah untuk memfasilitasi pembelajaran agar siswanya meningkat prestasi belajarnya, meningkat kepuasan belajarnya, meningkat motivasi belajarnya, meningkat keingintahuannya,
  • 30. 133 133 kreativitasnya, inovasinya, jiwa kewirausahaannya, dan meningkat kesadarannya untuk belajar secara terus-menerus sepanjang hayat karena ilmu pengetahuan dan teknologi serta seni berkembang dengan pesat. Adapun kepemimpinan pendidikan adalah kemampuan untuk mempengaruhi, mendorong, menggerakkan, mengarahkan dan memperdayakan seluruh sumber daya pendidikan untuk mencapai tujuaan pendidikan. Kepemimpinan pendidikan meliputi kepala sekolah, guru dan personil sekolah pada dimensi kepemimpinan masing- masing. Berdasarkan Hasil tes pengisian AKPK penulis memperoleh nilai kompetensi sebagai berikut: Tabel 3.1. Hasil AKPK Calon Kompetensi Kode Jumlah Kepribadian 1 89,29 Manajerial 2 89,29 Kewirausahaan 3 80,00 Supervisi 4 83,33 Sosial 5 80,00 Dari data di atas diketahui bahwa kompetensi terlemah calon adalah pada kompetensi Kewirausahaan. Di bawah ini disajikan Grafik Individual Calon kepala Sekolah sebagai berikut :
  • 31. 134 134 Gambar 3.1. Grafik Per Individual Calon kepala Sekolah Sebagai tindakan kepemimpinan calon kepala sekolah perlu meningkatkan kompetensi Kepribadian, Sosial, dan Kewirausahaan melalui penyusunan Rencana Tindak Kepemimpinan dalam rangka peningkatan mutu pendidikan di sekolah. Oleh karena itu mengawali perencanaan Tindak Kepemimpinan, calon melakukan analisis terhadap hasil Evaluasi Diri Sekolah Tahun 2017 khususnya pada standar Isi, Standar Proses, Standar Kelulusan, dan Standar Penilaian. Hasil analisis terhadap EDS sekolah terhadap empat standar diperoleh kelemahan pada standar proses dengan rekomendasi para guru perlu mengembangkan pembelajaran Tematik Terpadu melalui Bimtek Pembelajaran Tematik Terpadu. Atas pertimbangan tersebut calon memilih Judul Rencana Tindak Kepemimpinan “Peningkatan Kemampuan Guru Dalam mengembangkan Pembelajaran Tematik Terpadu Melalui Bimbingan Teknik Di SDN Situgede 4 Kota Bogor” Usaha peningkatan mutu pendidikan di sekolah perlu didukung oleh efektifitas kepemimpinan kepala sekolah. Sekolah perlu berkembang maju dari tahun ke tahun. Kenyataannya menunjukkan bahwa tingkat kemajuan sekolah sangat ditentukan oleh sejauh mana tingkat kemajuan manajemen dan administrasi sekolah. Manajemen selalu berkaiatan dengan kehidupan organisasi di mana terdapat sekelompok orang yang menduduki berbagai jenjang tingkat kepemimpinan dan sekelompok orang lain yang tanggung jawab utamanya adalah menyelenggarakan 89.29 89.29 80.00 83.33 80.00 75.00 80.00 85.00 90.00 Kepribadian Manajerial Kewirausahaan Supervisi Sosial Hasil AKPK Calon
  • 32. 135 135 kegiatan operasional. Pandangan ini sangat mendasar karena keberhasilan seseorang yang menduduki jabatan manajerial tidak lagi diukur dari ketrampilannya menyelenggarakan kegiatan operasional, melainkan dari kemahiran dan kemampuannya mempengaruhi menggerakan, mengarahkan dan memperdayakan orang lain dalam organisasinya dan bekerjasama dalam rangka mencapai program yang sudah menjadi keputusan, diharapkan guru-guru akan bekerja maksimal terutama dalam hasil belajar yang diharapkan, hendaknya lebih mengutamakan dalam penguasaan penggunaan media pembelajaran yang mendukung materi pembelajaran. 1. Siklus Pertama a. Persiapan Pada tahap persiapan penulis menyusun program tindak kepemimpinan yang dilengkapi dengan instrumen-instrumen yang diperlukan pada tahap pelaksanaan. Pada tahap persiapan penulis melakukan: 1) Berkoordinasi dengan kepala sekolah (meminta ijin) 2) Membuat Program Rencana Tindak Kepemimpinan 3) Membentuk Panitia kegiatan RTK 4) Membuat SK Kasek tt Panitia Bimtek 5) Menentukan narasumber melalui kesepakatan bersama 6) Berkoordinasi dengan pengawas binaan dengan terbuka 7) Menentukan waktu pelaksanaan 8) Menentukan jumlah peserta 9) Menentukan biaya dengan jujur, transparan dan akuntabel 10) Membuat panduan bintek 11) Membuat dan mengirim undangan Bimtek 12) Menyusun instrumen untuk mengukur peningkatan kemampuan guru dalam mengembangkan pembelajaran tematik terpadu 13) Menyusun instrumen dengan penuh motivasi untuk mengukur peningkatan kompetensi kepribadian, kewirausahaan, dan sosial CKS 14) Menyusun instrumen dengan teliti untuk mengobservasi pelaksanaan Bimtek 15) Menyiapkan sarpras Bimtek 16) Menyusun instrumen monitoring dan evaluasi pelaksanaan tindakan siklus I. b. Pelaksanaan
  • 33. 136 136 Untuk mendapatkan hasil yang diharapkan pada tahap pelaksanaan dengan penuh motivasi penulis melakukan kegiatan sebagai berikut: 1) Melaksanakan pertemuan awal 2) Mengawali bintek dengan keterbukaan hati 3) Memfasilitasi pelaksanaan bintek pembelajaran tematik, dengan sabar 4) Melakukan pendampingan guru dalam pembelajaran tematik 5) Mendorong guru melaksanakan pembelajaran tematik 6) Melakukan perbaikan 7) Memberikan kesempatan kepada kelompok untuk memaparkan/ mempresentasikan hasil pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu 8) Memberikan kesempatan kepada guru untuk berdiskusi secara umum guru memperoleh ide dan gagasan tentang pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu yang memenuhi prinsip pengembangan c. Monitoring dan Evaluasi Calon kepala sekolah melakukan monitoring dan evaluasi untuk mengetahui perkembangan dari hasil kegiatan untuk mencapai indikator keberhasilan dalam pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu . Dalam pelaksanaan monev calon kepala sekolah membagikan instrumen evaluasi kegiatan dan evaluasi tentang kompetensi calon kepala sekolah kepada peserta Bimbingan Teknik. d. Refleksi Dalam pelaksanaan kegiatan pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu pada siklus 1 ini, kepala sekolah selalu memberi motivasi kepada penulis dan guru-guru agar kita selaku guru mampu pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu. RPP Tematik tersebut akan digunakan dalam pelaksanaan pembelajaran di kelas. Namun dalam pelaksanaan pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu kalau penulis tidak menanyakan dan mendampingi ternyata guru-guru belum berusaha keras dalam pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu, sehingga dikala penulis meminta mengumpulkan hasilnya ternyata masih banyak yang belum sesuai kaidah pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu. e. Hasil
  • 34. 137 137 Sebelum dilaksanakan kegiatan Bimbingan Teknik dilaksanakan Pre tes bagi peserta dan di akhir kegiatan dilaksanakan post test dengan hasil sebagai berikut : Tabel. 3.2. Hasil Pre Tes dan Postes Siklus 1 NO NAMA NILAI KINERJA Peningkatan Pre Test Post Test 1 Ajat Sudrajat,S.Pd 65,00 85,00 20,00 2 Wiwin Widaningsih,S.Pd 70,00 90,00 20,00 3 Riyanta 80,00 100,00 20,00 4 Susi Suryaningsih,S.Pd 65,00 90,00 25,00 5 Ratnengsih,S.Pd.SD 60,00 85,00 25,00 6 Fitriana,S.Pd.SD 80,00 100,00 20,00 7 Rudi Hartono,S.Pd 50,00 80,00 30,00 8 Erik Susanto,S.Pdi 60,00 90,00 30,00 9 Ai Aminah,S.Pd 50,00 90,00 40,00 10 Abdul Salam 60,00 100,00 40,00 11 Panji Prasetya Bayu Aji, S.Pd 70,00 90,00 20,00 12 Irwan Septiadi, S.Pd.I 80,00 100,00 20,00 13 Shela Arselina, S.Pd 65,00 90,00 25,00 14 Betari DwiArniza 60,00 85,00 25,00 Rata-rata 64,00 91,00 27,00 Berdasarkan tabel di atas diketahui hasil pre tes dengan rata-rata 64,00 sedangkan hasil post tes meningkat menjadi 91,00. Hasil analisa pelaksanaan pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu yang dilaksanakan siklus satu melalui penilaian pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu, evaluasi kegiatan dan penilaian kompetensi calon kepala sekolah diperoleh hasil sebagai berikut : Tabel 3.3. Siklus 1. Rekapitulasi Penilaian Produk Kemampuan Guru Dalam Pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu NO NAMA NILAI KINERJA Siklus 1 1 Ajat Sudrajat,S.Pd 74%
  • 35. 138 138 2 Wiwin Widaningsih,S.Pd 60% 3 Riyanta 74% 4 Susi Suryaningsih,S.Pd 60% 5 Ratnengsih,S.Pd.SD 60% 6 Fitriana,S.Pd.SD 96% 7 Rudi Hartono,S.Pd 60% 8 Erik Susanto,S.Pdi 74% 9 Ai Aminah,S.Pd 74% 10 Abdul Salam 60% 11 Panji Prasetya Bayu Aji, S.Pd 60% 12 Irwan Septiadi, S.Pd.I 74% 13 Shela Arselina, S.Pd 60% 14 Betari DwiArniza 74% Jumlah 965% Rat-rata 69.00% Berdasarkan tabel di atas perolehan nilai rata-rata 14 guru Bimbingan Teknik Pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu telah melakukan Penilaian Produk Guru dengan nilai rata-rata sebesar 69 dengan kategori Baik artinya baru pada kategori cukup. Dengan Nilai tertinggi 96 dan Nilai terendah 60. Tabel 3.4. Kategori Hasil Penilaian A Sangat baik 86 % – 100 % B Baik 76 % - 85 % C Cukup 56 % - 75 % D Kurang < 56 % Kategori pemahaman guru dalampengembangan pembelajaran Tematik Terpadu 4 = Sangat baik 3 = baik 2 = Cukup 1 = kurang
  • 36. 139 139 Selanjutnya peserta Bimbingan Teknik sebagai responden diminta untuk melakukan penilaian Tindak Kepemimpinan Calon guna memperoleh informasi tentang Peningkatan Kompetensi Calon, maka diperoleh data sebagai berikut : Tabel 3.5 Siklus 1. Rekapitulasi Nilai Tindak Kepemimpinan Dalam Peningkatan Kompetensi Calon No. Penilaian No Indikator Perolehan Max Nilai 1 2 3 4 5 6 7 1 Kepribadian 37 37 34 42 42 36 40 268 336 68.37 2 Kewirausahaan 42 31 39 37 39 45 43 276 336 70.41 3 Sosial 31 39 33 42 34 36 34 249 336 63.52 Berdasarkan data tabel di atas Nilai Tindakan Kepemimpinan Calon sebelum tindakan (hasil AKPK awal) kepribadian 89 Pada Siklus 1 dapat disimpulkan bahwa Nilai rata-rata Kompetensi kepribadian 68.37 dengan kategori Baik, Kompetensi Kewirausahaan hasil AKPK Awalsebesar 80 dan Hasil Siklus 1 70.41 dengan kategori Baik dan Kompetensi Sosial hasil penilaian awal (AKPK) 80 sedangkan hasil penilaian Siklus 1 memperoleh penilaian 63.52 dengan kategori baik. Bagi Calon nilai Siklus I yang lebih rendah dari AKPK menjadikan pemacu untuk meningkatkan kinerja lebih baik lagi. Rendahnya hasil penilaian Tindakan Kepemimpinan masih bersifat subjektif mengingat beberapa faktor di antaranya kondisi peserta, atau jenis instrumen yang kurang valid. Dengan demikian Hasil AKPK pada Siklus 1 dapat digambarkan dalam tabel sebagai berikut : Tabel 3.6. Hasil AKPK Siklus 1 No Kompetensi Sebelum tindakan Sesudah tindakan Peningkatan/ Penurunan 1 Kepribadian 89 68.37 - 20.63 2 Kewirausahaan 80 70.41 - 9.59 3 Sosial 80 63.52 - 16.48
  • 37. 140 140 Dari hasil penilaian Tindak Kepemimpinan calon diperoleh penurunan pada kompetensi kepribadian -20.63 point, kompetensi kewirausahaan menurun sebesar – 9.59 point, dan kompetensi Sosial menurun sebesar 16.48 point. Selama pelaksanaan Siklus 1 dilaksanakan monitoring dan evaluasi yang dilaksanakan dengan bantuan kepala sekolah. Adapun objek pelaksanaan monitoring dan evaluasi adalah keterlaksanaan Rencana Tindak kepemimpinan, meliputi input AKPK calon, Nilai-nilai kepemimpinan calon, Output Indikator kinerja Peserta, dan activities/kegiatan yang dilaksanakan calon. Dari keseluruhan aspek yang dievaluasi diperoleh nilai ketercapaian sebesar 58 atau setara dengan Nilai Kinerja 85,29 dengan kategori Baik. 2. Siklus Kedua a. Persiapan Pada tahap persiapan penulis menyusun program tindak kepemimpinan yang dilengkapi dengan instrumen-instrumen yang diperlukan pada tahap pelaksanaan. Pada tahap persiapan penulis melakukan: 1) Kordinasi dengan kepala sekolah dan teman sejawat yang akan membantu pelaksanaan kegiatan 2) Bekerja keras menyusun program Bimbingan Teknik sebagai panduan dalam melaksanakan kegiatan 3) Bekerjasama dengan PKS Kurikulum, menyiapkan materi dan panduan yang akan digunakan dalam pelaksanaan Bimbingan Teknik 4) Menyusun rencana kerja dengan teman sejawat, menyusun jadwal kegiatan, membuat surat undangan, mempersiapkan ATK dan tempat untuk pelaksanaan Bimbingan Teknik. b. Pelaksanaan Untuk mendapatkan hasil yang diharapkan pada tahap pelaksanaan dengan penuh motivasi penulis melakukan kegiatan sebagai berikut: 1) Melakukan kegiatan sosialisasi kepada kepala sekolah dan rekan-rekan guru yang menjadi sasaran atau yang menjadi peserta Bimbingan Teknik.
  • 38. 141 141 2) Dengan sepenuh hati mengawal pelaksanaan Bimbingan Teknik, calon kepala sekolah menjelaskan tentang materi dan kaidah pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu yang benar sesuai pengalaman yang di miliki. 3) Memberi motivasi yang kuat untuk sukses pada guru-guru dalam pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu. 4) Dengan sabar dan telaten memberikan pendampingan pada guru-guru jika perlu memberi bimbingan diluar jam kerja, meminta kesediaan guru-guru untuk mengumpulkan hasilnya c. Monitoring dan Evaluasi Calon kepala sekolah melakukan monitoring dan evaluasi untuk mengetahui perkembangan dari hasil kegiatan untuk mencapai indikator keberhasilan dalam pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu. Dalam pelaksanaan monev calon kepala sekolah membagikan instrumen evaluasi kegiatan dan evaluasi tentang kompetensi calon kepala sekolah kepada peserta Bimbingan Teknik. d. Refleksi Dalam pelaksanaan kegiatan pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu pada siklus II ini, kepala sekolah selalu memberi motivasi kepada penulis dan guru-guru agar kita selaku guru mampu pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu yang baik, RPP Tematik tersebut akan digunakan dalam pelaksanaan pembelajaran di kelas. Hasil Refleksi pada Siklus 2 peserta telah mampu pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu dengan baik dan sesuai dengan kebutuhan penyampaian materi pelajaran. e. Hasil Hasil analisa pelaksanaan pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu yang dilaksanakan siklus satu melalui penilaian pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu, evaluasi kegiatan dan penilaian kompetensi calon kepala sekolah diperoleh hasil sebagai berikut. Tabel 3.7 Siklus 2. Rekapitulasi Penilaian Produk Kemampuan Guru Dalam Pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu NO NAMA NILAI KINERJA
  • 39. 142 142 Siklus II 1 Ajat Sudrajat,S.Pd 74% 2 Wiwin Widaningsih,S.Pd 98% 3 Riyanta 93% 4 Susi Suryaningsih,S.Pd 100% 5 Ratnengsih,S.Pd.SD 74% 6 Fitriana,S.Pd.SD 93% 7 Rudi Hartono,S.Pd 74% 8 Erik Susanto,S.Pdi 74% 9 Ai Aminah,S.Pd 93% 10 Abdul Salam 74% 11 Panji Prasetya Bayu Aji, S.Pd 93% 12 Irwan Septiadi, S.Pd.I 93% 13 Shela Arselina, S.Pd 74% 14 Betari DwiArniza 74% Jumlah 1180% Rata-rata 84% Berdasarkan tabel di atas perolehan nilai rata-rata 14 guru peserta Bimbingan Teknik pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu telah melakukan Penilaian Produk Guru dengan nilai rata-rata sebesar 84.00 % dengan kategori Baik. Dengan Nilai tertinggi 100 dan Nilai terendah 74. Tabel 3.8 Kategori Hasil Penilaian A Sangat baik 86 % – 100 % B Baik 76 % - 85 % C Cukup 56 % - 75 % D Kurang < 56 % Kategori pemahaman guru dalampengembangan pembelajaran Tematik Terpadu 4 = Sangat baik 3 = baik 2 = Cukup 1 = kurang
  • 40. 143 143 Selanjutnya peserta Bimbingan Teknik sebagai responden diminta untuk melakukan penilaian Tindak Kepemimpinan Calon guna memperoleh informasi tentang Peningkatan Kompetensi Calon, maka diperoleh data sebagai berikut : Tabel 3.9. Siklus 2. Rekapitulasi Nilai Tindak Kepemimpinan Dalam Peningkatan Kompetensinya No. Penilaian No Indikator Perolehan Max Nilai 1 2 3 4 5 6 7 1 Kepribadian 51 51 49 53 47 54 46 351 336 89.54 2 Kewirausahaan 50 43 47 50 45 48 48 331 336 84.44 3 Sosial 49 45 45 45 48 47 48 327 336 83.42 Berdasarkan data tabel di atas Nilai Tindakan Kepemimpinan Calon Pada Siklus 2 dapat disimpulkan bahwa Nilai rata-rata Kompetensi kepribadian 89.54 dengan kategori Amat Baik, Kompetensi Kewirausahaan 84,44 dengan kategori Amat Baik dan Kompetensi Sosial 83,43 dengan kategori Baik.Dengan demikian jika dibandingkan dengan AKPK dan Siklus I terjadi peningkatan yang signifikan. Dengan demikian Hasil AKPK pada Siklus 1 dapat digambarkan dalam tabel sebagai berikut : Tabel 3.10. Hasil AKPK Siklus 2 No Kompetensi Sebelum tindakan Sesudah tindakan Peningkatan/ Penurunan 1 Kepribadian 89.00 89.54 0.54 2 Kewirausahaan 80,00 84.44 4.44 3 Sosial 80,00 83.42 3.42 Dari hasil penilaian Tndak Kepemimpinan calon diperoleh peningkatan pada kompetensi kepribadian 0.54 point, kompetensi kewirausahaan meningkatan 4.44 point, dan kompetensi Sosial meningkat sebesar 3.42 point. Pada Siklus 2 juga dilaksanakan Monitoring dan Evaluasi pelaksanaan Kegiatan Bimbingan Teknik Pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu
  • 41. 144 144 melalui Bimbingan Teknik dengan bantuan kepala sekolah. Monitoring dan Evaluasi yang dilakukan menggunakan Instrumen Monitoring dan Evaluasi dengan menitik beratkan kepada Rencana Tindak kepemimpinan Calon mengutamakan kepada aspek-aspek yang meliputi : input AKPK calon, Nilai- nilai kepemimpinan calon, Output Indikator kinerja Peserta, dan activities/kegiatan yang dilaksanakan calon. Dari keseluruhan aspek yang dievaluasi diperoleh nilai ketercapaian sebesar 64atau setara dengan Nilai Kinerja 94.12 dengan kategori Amat Baik. Sebagai bahan pembanding, di bawah ini disajikan diagram perbandingan Penilaian Produk Guru terhadap pemahaman Bimbingan Teknik RPP Tematik sebagai berikut : Gambar 3.1 Diagram Perbandingan Penilaian Produk Peserta Bimbingan Teknik Berdasarkan diagram batang di atas maka dapat dianalisa bahwa tingkat pemahaman guru terhadap materi pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu meningkat dari 69 pada Siklus 1 menjadi 84 pada Siklus 2 dengan demikian terjadi peningkatan sebesar 15 point. 0 10 20 30 40 50 60 70 80 90 Siklus 1 Siklus 2 69 84.00 PENILAIAN PRODUK
  • 42. 145 145 Selanjutnya penilaian responden terhadap Tindakan Kepemimpinan memperoleh tanggapan Responden sebagaimana digambarkan pada diagram di bawah ini : Gambar 3.2. Diagram Batang Tindakan Kepemimpinan Berdasarkan diagram di atas maka dapat disimpulkan bahwa penilaian responden terhadap peningkatan Tindakan kepemimpinan Calon meningkat untuk dimensi kepribadian, kewirausahaan dan dimensi sosial. Pada dimensi kepribadian diperoleh nilai Prasiklus 89.00, Siklus 1 68.37 dan pada siklus 2 memperoleh nilai 89.54. Untuk dimensi Kewirausahaan Pada Pra Siklus 80.00, siklus 1 mencapai nilai 70.41 dan pada Siklus 2 mencapai nilai 84.44 Sedangkan pada dimensi sosial sebelum tindakan diperoleh nilai 80.00 pada siklus 1 memperoleh nilai 63.52 dan pada Siklus 2 memperoleh nilai rata- rata 83.42. Dengan demikian diperoleh hasil peningkatan yang sangat signifikan terhadap Peningkatan Kompetensi Guru Dalam Pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu Melalui Bimbingan Teknik di SD Negeri Situgede 4 Kota Bogor. 0.00 10.00 20.00 30.00 40.00 50.00 60.00 70.00 80.00 90.00 Pra Siklus Siklus 1 Siklus 2 89.00 68.37 89.54 80.00 70.41 84.44 80.00 63.52 83.42 Chart Title
  • 43. 146 146 B. Supervisi Guru Junior Supervisi akademik adalah serangkaian kegiatan membantu guru mengembangkan kemampuannya mengelola proses pembelajaran demi pencapaian tujuan pembelajaran. Dengan kata lain supervisi akademik merupakan upaya membantu guru-guru mengembangkan kemampuannya mencapai tujuan pembelajaran. Kompetensi supervisi akademik intinya adalah membina guru dalam meningkatkan mutu proses pembelajaran, hal ini sesuai dengan amanat Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 41 Tahun 2007 tentang Standar Proses untuk Pendidikan Dasar dan Menengah, yang menyatakan bahwa salah satu dimensi kompetensi kepala sekolah/madrasah adalah supervisi akademik. Agar kepala sekolah dapat melaksanakan supervisi akademik dengan baik dan benar, maka calon kepala sekolah/madrasah perlu dibekali dengan konsep, prinsif, fungsi, teknik dan tujuan supervisi akademik. Kegiatan supervisi guru junior pada OJL, merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kompetensi calon kepala sekolah untuk meningkatkan kualitas pembelajaran, melalui implementasi tindakan kepemimpinan berupa mempengaruhi dan menggerakkan rekan guru, sehingga dapat lebih meningkat kompetensinya. Pada kegiatan supervisi guru junior ini, calon menerapkan kompetensi supervisi, dalam bentuk tindakan membimbing pembuatan perangkat, mengobservasi pembelajaran di kelas dan mengevaluasi hasil pembelajaran serta memberikan umpan balik hasil observasi pembelajaran. Dalam pelaksanaan supervisi guru junior dilakukan kepada dua orang guru yang ditentukan bersama setelah melalui koordinasi dan kesepakatan bersama para guru. Identitas guru tersebut adalah sebagai berikut : 1. Nama : Susi Suryaningsih, S.Pd. Tugas Mengajar kelas : Kelas II Pelajaran yang diampu : Tematik (Tugasku Sehari-hari) Pengalaman mengajar : 22 Tahun –00 Bulan 2. Nama : Riyanta Tugas Mengajar kelas : Kelas V Pelajaran yang diampu : Makanan Sehat Pengalaman mengajar : 30Tahun – 03 Bulan
  • 44. 147 147 Adapun tahap dan proses supervisi guru junior dapat diuraikan pada kegiatan : Penyusunan Program Supervisi, Pra Observasi, Observasi, Pasca Observasi, dan Tindak lanjut Di bawah ini disajikan Jadwal Pelaksanaan Supervisi yang telah disepakati bersama guru junior sebagai berikut : 1. Guru Junior 1 a. Siklus 1 1) Perencanaan Kegiatan supervisi guru Junior pada On the Job Learning, merupakan salah satu upaya meningkatkan kompetensi calon kepala sekolah dalam meningkatkan kualitas pembelajaran, melalui implementasi tindakan kepemimpinan berupa mempengaruhi dan menggerakkan rekan gurumu, sehingga dapat lebih meningkat kompetensinya. Kegiatan supervisi guru junior ini, calon kepala sekolah menerapkan kompetensi supervisi, dalam bentuk tindakan membimbing pembuatan perangkat pembelajaran, mensupervisi dalam pembelajaran di kelas, mengevaluasi hasil pembelajaran dan memberikan umpan balik dan tindak lanjut hasil penilaian pembelajaran. Identitas rekan guru yang diobservasi : Nama : Susi Suryaningsih, S.Pd. NIP : 19710424 199307 2 001 Guru : Kelas II Alasan penunjukkan rekan guru ini, karena yang bersangkutan meminta dan bersedia mendapatkan semacam pendampingan dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran. Selain itu adanya keinginan untuk meningkatkan kompetensi dalam pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu dan implementasinya dalam pembelajaran di kelas. Penunjukkan guru tersebut, berawal karena adanya koordinasi dengan kepala sekolah dan rekan guru yang akan disupervisi. Calon membuat kesepakatan dengan guru yang akan disupervisi untuk menentukan waktu supervisi dan menyiapkan instrumen supervisi. Tentang waktu supervisi disepakati dilaksanakan pada tanggal 20 dan 25 September 2018 dan tanggal 26, 27 September 2018. Penulis juga
  • 45. 148 148 menawarkan jika ada hal-hal yang kiranya bisa dibantu dalam persiapan supervisi. Tabel 3.11 Jadwal Kegiatan Supervisi Guru Junior No. Hari/Tanggal Waktu Uraian Kegiatan Keterangan 1 Senin, 19 September 2018 2 Jam Koordinasi dengan kepala sekolah dan guru yang akan mendapat supervisi, belajar tentang supervisi,dan instrumen supervisi. Dilaksanakan siang hari mulai pukul 07.30 Selasa, 20 September 2018 Melaksanakan Pra Observasi Dilaksanakan siang hari mulai pukul 07.30 3 Kamis, 25 September 2018 5 Jam Melaksanakan supervisi di kelas (Observasi), menganalisis hasil supervisi. Melaksanakan Pasca Observasi Dilaksanakan pagi hari mengikuti jam pembelajaran di kelas 4 Jumat, 26 September 2018 5 Jam Menyusun programuntuk siklus 2 Dilaksanakan siang hari mulai pukul 07.00 2) Pelaksanaan Tahap dan proses supervisi guru junior dapat diuraikan pada kegiatan sebagai berikut : 1) pra observasi, 2) observasi, 3)pasca observasi, 4) Tindak Lanjut, 5) Hasil. a) Pra observasi Sebelum penulis melaksanakan supervisi kelas, penulis duduk bersama dengan guru yang akan disupervisi tentang kegiatan pembelajaran yang akan dilaksanakan, ada beberapa pertanyaan yang penulis diskusikan bersama. Penulis mencoba berusaha menciptakan suasana yang akrab, membahas persiapan, membuat kesepakatan tentang fokus supervisi dan menyepakati instrumen yang dipakai.
  • 46. 149 149 Pada kesempatan pra supervisi, calon menanyakan dan memeriksa administrasi kelas yang dibuat guru, sesuai instrumen yang dipegang. Dari 36 Instrumen telaah RPP yang diajukan calon diperoleh hasil yang masih rendah yaitu pada aspek C2 Rumusan Tujuan Pembelajaran khusunya pada Indikator : Mencerminkan pencapaian kompetensi sikap, pengetahuan, dan keterampilan, Memberikan gambaran proses pembelajaran, Memberikan gambaran pencapaian hasil pembelajaran, Dituangkan dalam bentuk deskripsi, memuat kompetensi yang hendak dicapai oleh peserta didik, masih memperoleh nilai 2. C3 Materi pembelajaran, pada nomor 13, 14, 15 dan 16 diperoleh nilai rata-rata 2. C4 , Metode pembelajaran pada indikator, Menerapkan pembelajaran aktif yang bermuara pada pengembangan HOTS, Menggambarkan sintaks/tahapan yang jelas (apabila menggunakan model pembelajaran tertentu), dan menggambarkan proses pencapaian kompetensi masih memiliki nilai rata-rata 2. Pada Dimensi Media Pembelajaran dan sumber belajar (C5), kesesuaian dengan peserta didik, Sumber belajar yang digunakan mencakup antara lain bahan cetak, elektronik, alam dan sumber belajar lainnya, dan Memanfaatan teknologi pembelajaran sesuai dengan konsep dan prinsip tekno-pedagogis/Techno-Pedagogical Content Knowledge (TPACK) masih memperoleh nilai 2. Pada dimensi Langkah-langkah pembelajaran, Kegiatan pendahuluan memuat: pengkondisian peserta didik, kegiatan religius, apersepsi, penyampaian tujuan pembelajaran, kegiatan, dan penilaian yang akan dilakukan belum terkelola dengan apik. Pada dimensi C7, Penilaian hasil Belajar, Sesuai dengan kompetensi (IPK dan atau KD) Memuat soal HOTS dan soal-soal keterampilan khusus mata pelajaran (misalnya Agama, Seni Budaya, Bahasa, dan lain-lain), guru memerlukan keterampilan dalam menyusun soal HOTS. b) Observasi Ketika masuk ruang kelas, peserta didik baru selesai berdoa sebagai tanda memulai pelajaran di kelas, memberi salam kepada
  • 47. 150 150 gurunya, kemudian duduk kembali menanti gurunya membuka pelajaran. Materi yang akan diajarkan sesuaiRPP Tematik dengan Tema Tugasku sehari-hari, Sub Tema Tugasku sehari-hari di rumah. Dengan Indikator Pencapaian Kompetensi meliputi muatan Bahasa Indonesia, matematika dan SBdP. Guru mulai melaksanakan kegiatan pembelajaran sesuai skenario pembelajaran, dengan urutan sebagai berikut : Kegiatan Pendahuluan. (1) Guru memberikan salam dan mengajak semua siswa berdo’a menurut agama dan keyakinan masing-masing. (Religius) (2) Guru mengecek kesiapan diri dengan mengisi lembar kehadiran dan memeriksa kerapihan pakaian, posisi dan tempat duduk disesuaikan dengan kegiatan pembelajaran. (3) Menginformasikan tema yang akan dibelajarkan yaitu tentang ”Tugasku Sehari-Hari”. (Mandiri) (4) Guru menyampaikan tahapan kegiatan yang meliputi kegiatan mengamati, menanya, mengeksplorasi, mengomunikasikan dan menyimpulkan. ( Communication ) Kegiatan Inti Pada kegiatan inti ada 24 (dua puluh empat) skenario kegiatan, pengamatan penulis ada 6 skenario yang masih kurang, 6 skenario yang sudah baik dan 1 skenario yang sangat baik, yaitu skenario pertama. Kegiatan penutup Pada kegiatan penutup ada 2 (dua) skenario pembelajaran yang harus dilaksanakan guru. Dari dua skenario tersebut, yang masih kurang adalah skenario ke dua, dimana guru tidak memberi tugas untuk pertemuaan berikutnya. c) Pasca observasi Setelah guru menutup proses pembelajaran Tematik, penulis keluar ruangan kelas, selanjutnya melakukan kegiatan post supervisi/pasca observasi. Pada kegiatan ini penulis bersama dengan guru berdiskusi tentang pembelajaran yang baru saja dilaksanakan, menunjukkan hasil supervisi, berdiskusi secara terbuka tentang hasil supervisi, penulis juga memberi penguataan kepada guru, bahwa guru
  • 48. 151 151 tersebut pasti mampu mengembangkan kemampuannya dalam mengelola pembelajaran guna mencapai tujuan pembelajaran. Saat itu guru diberi kesempatan untuk menemukan kekurangan diri sendiri terhadap proses pembelajaran yang sudah dilaksanakan dan berusaha untuk memperbaiki pada pertemuan berikutnya. Penulis dan guru bersepakat untuk bertemu kembali pada hari Selasa tanggal 26 September 2018 untuk kegiatan yang sama (siklus 2). Guru akan berusaha memperbaiki kegiatan pembelajaran pada pertemuan berikutnya. 3) Tindak Lanjut Penulis merencanakan program tindak lanjut berdasarkan hasil review rangkuman hasil penilaian dalam observavsi, memperhatikan hal-hal yang masih kurang, terutama hal-hal yang telah disepakati, kemudian merancang kembali program/rencana aksi supervisi untuk siklus 2. 4) Hasil Supervisi Dari pelaksanaan supervisi guru junior siklus 1 diperoleh rangkuman hasil sebagai berikut : Tabel 3.12 Hasil Supervisi Guru Junior Siklus 1 No. Uraian Kegiatan Persentase Keterangan 1 Pra Observasi √ 2 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) 63.95% 3 Observasikelas (Standar proses) 66.91% 4 Post Observasi √ Jumlah 126.45 Total Skor 64.56% Dari tabel di atas hasil dari siklus pertama adalah penilaian Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) mencapai 63.95% dan
  • 49. 152 152 Pelaksanaan Pembelajaran mencapai 66.91% dengan total perolehan rata- rata mencapai 64.56% Grafik 3.3. Hasil Supervisi Guru Junior Siklus 1 b. Siklus 2 Guru Junior 1 1) Persiapan Penulis selaku calon kepala sekolah membuat perencanaan supervisi guru junior untuk kegiatan siklus 2 diawali dengan menyusun program dan jadwal pelaksanaan kegiatan, menanyakan guru yang akan disupervisi, kesiapan waktu pelaksanaan dan mata pelajaran yang diajarkan guru tersebut kepada peserta didiknya. Identitas rekan guru yang disupervisi : Nama : Susi Suryaningsih, S.Pd. NIP : 19710424 199307 2 001 Guru : Kelas II 2) Pelaksanaan a) Pra Observasi Sebelum penulis melaksanakan supervisi kelas, penulis duduk bersama dengan guru yang akan disupervisi tentang kegiatan pembelajaran yang akan dilaksanakan, ada 8 (delapan) pertanyaan yang penulis diskusikan bersama. Penulis mencoba berusaha menciptakan suasana yang akrab, membahas persiapan, membuat 61.50 62.00 62.50 63.00 63.50 64.00 Siklus 1 63.95 62.50 63.23 Perencanaan Pelaksanaan Rata-rata
  • 50. 153 153 kesepakatan tentang fokus supervisi sesuai hasil yang telah dicapai pada siklus 1 dan menyepakati instrumen yang dipakai. Pada kesempatan pra supervisi, penulis menanyakan dan memeriksa administrasi kelas yang dibuat guru, kesemuanya sudah lengkap sesuai kesepakatan sebelumnya. Selanjutnya penulis meminta rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) mata pelajaran yang akan diajarkan. Dari 36 indikator komponen RPP yang kurang lengkap sudah dilengkapi sesuai evaluasi siklus 1. Selanjutnya penulis masuk ruang kelas, karena waktu pelaksanaan pembelajaran segera dimulai dengan terdengarnya bel tanda masuknya waktu belajar jam pertama. b) Observasi Ketika masuk ruang kelas, peserta didik baru selesai berdoa sebagai tanda memulai pelajaran di kelas, memberi salam kepada gurunya, kemudian duduk kembali menanti gurunya membuka pelajaran. Mata pelajaran yang akan diajarkan sesuai RPP adalah Mata pelajaran Tematik dengan Kompetensi Inti (KI) Mengamalkan makna Sumpah Pemuda, Menggunakan pengukuran waktu, panjang dan berat dalam memecahkan masalah, Memahami ciri-ciri dan kebutuhan makhluk hidup serta hal-hal yang mempengaruhi perubahan pada makhluk hidup, sebagaimana kegiatan pembelajaran pada siklus 1. Guru mulai melaksanakan kegiatan pembelajaran sesuai skenario pembelajaran, dengan urutan sebagai berikut : 1. Kegiatan Pendahuluan Skenario pada kegiatan pendahuluan terdapat 3 (tiga) kegiatan, dari tiga kegiatan guru sudah melaksanakan sesuai dengan skenario yang telah dibuat guru yang bersangkutan, hanya saja perlu adanya penguatan di kemudian hari. 2. Kegiatan Inti Pada kegiatan inti ada 24 (dua puluh empat) skenario kegiatan, berdasar pengamatan penulis pada siklus 2 skenario yang telah dibuat guru sudah baik dan nampak sudah ada perbaikan dan peningkatan dibanding dengan siklus 1.
  • 51. 154 154 3. Kegiatan penutup Pada kegiatan penutup ada 2 (dua) skenario pembelajaran yang harus dilaksanakan guru. Dari dua skenario tersebut, menunjukkan perbaikan kegiatan, guru bersama siswa secara bersama-sama membuat rangkuman dan guru memberi tugas untuk dikerjakan di rumah. c) Pasca Observasi Setelah guru menutup proses pembelajaran Matematika Kompetensi Inti (KI) Memahami dan Menggunakan faktor dan kelipatan, penulis keluar ruangan kelas, selanjutnya melakukan kegiatan post supervisi. Pada kegiatan ini penulis bersama dengan guru berdiskusi tentang pembelajaran yang baru saja dilaksanakan, menunjukkan hasil supervisi, berdiskusi secara terbuka tentang hasil supervisi, penulis juga memberi penguatan kepada guru, bahwa guru tersebut sudah melakukan perbaikan-perbaikan dalam melaksanakan proses pembelajaran berdasarkan pada Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang telah dibuatnya dan memberi semangat jika guru tersebut mampu mengembangkan kemampuannya dalam mengelola pembelajaran guna mencapai tujuan pembelajaran. Namun demikian saat itu guru diberi kesempatan untuk menemukan kekurangan diri sendiri pada proses pembelajaran yang sudah dilaksanakan dan berusaha untuk memperbaiki pada pertemuan berikutnya atau pada pelaksanaan pembelajaran setiap harinya di kelas. 3) Tindak Lanjut Dari hasil kegiatan supervisi siklus 2, penulis melakukan review hasil penilaian dalam observasi, memperhatikan hal-hal yang masih kurang, terutama dari hal-hal yang telah disepakati, kekurangan-kekurangan yang masih ada harus terus diperbaiki dalam kegiatan pembelajaran yang rutin dilaksanakan guru tersebut. 4) Hasil Rangkuman Hasil supervisi terhadap guru junior siklus 2 dilihat pada tabel di bawah ini :
  • 52. 155 155 Tabel 3.13. Hasil Supervisi Guru Junior Siklus 2 No. Uraian Kegiatan Persentase Keterangan 1 Pra Observasi √ 2 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) 96.51% 3 Observasikelas (Standar proses) 93.38% 4 Post Observasi √ Jumlah 189.89 Total Skor 94.95% Berdasarkan tabel 3.9 di hasil kegiatan supervisi siklus 2 adalah RPP mencapai 96.51% dan penilaian pelaksanaan pembelajaran mencapai 93.38%, dengan nilai rata-rata 94.95. Nampaknya telah terjadi peningkatan kemampuan guru pada kegiatan siklus 2 jika dibandingkan dengan hasil siklus 1. Grafik 3. 4. Hasil Supervisi Guru Junior Siklus 2 Berdasarkan grafik di atas dapat dilakukan analisis deskripsi bahwa kemampuan guru dalam menyusun perangkat pembelajaran meningkat menjadi 96.51, sedangkan kemampuan melaksanakan pembelajaran mencapai 93.38 dengan rata-rata mencapai 94.95. 91.50 92.00 92.50 93.00 93.50 94.00 94.50 95.00 95.50 96.00 96.50 97.00 Siklus 2 96.51 93.38 94.95 Perencanaan Pelaksanaan Rata-rata
  • 53. 156 156 Tabel 3.14. Hasil Supervisi Guru Junior Siklus 1 dan Siklus 2 No. Uraian Kegiatan Skor Siklus 1 Skor Siklus 2 Selisih Skor Siklus 1 dan 2 1 Pra Observasi √ √ √ 2 Rencana Pelaksanaan pembelajaran(RPP) 63.95 96.51 32.56 3 Observasikelas (Standar proses) 62.50 93.38 30.88 4 Post Observasi √ √ √ Total Skor 63.23 94.95 31.72 Jika dibandingkan antara kegiatan siklus 1 dan siklus 2 maka terdapat peningkatan dari masing-masing komponen yang menjadi objek penilaian yaitu Rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) meningkat 32.56 point dan Observasi kelas/pelaksanaan pembelajaran meningkat 30.88 point dan secara akumulatif mengalami peningkatan 31.72 point. Untuk lebih menggambarkan peningkatan pelaksanaan observasi Guru Junior 1 dapat ditunjukkan pada diagram di bawah ini! Grafik 3.5. Hasil Supervisi Guru Junior Siklus 1 dan 2 0 10 20 30 40 50 60 70 80 90 100 Siklus 1 Siklus 2 63.95 96.51 62.5 93.38 63.23 94.95 Perencanaan Pelaksanaan Rata-rata
  • 54. 157 157 2. Guru Junior 2 a. Siklus 1 1) Perencanaan Kegiatan supervisi guru Junior pada On the Job Learning, merupakan salah satu upaya meningkatkan kompetensi calon kepala sekolah dalam meningkatkan kualitas pembelajaran, melalui implementasi tindakan kepemimpinan berupa memengaruhi dan menggerakkan rekan guru, sehingga dapat lebih meningkat kompetensinya. Kegiatan supervisi guru junior ini calon kepala sekolah menerapkan kompetensi supervisi, dalam bentuk tindakan membimbing pembuatan perangkat pembelajaran, mensupervisi dalam pembelajaran di kelas, mengevaluasi hasil pembelajaran dan memberikan umpan balik dan tindak lanjut hasil penilaian pembelajaran. Identitas rekan guru yang disupervisi : Nama: Riyanta NIP : 19600529 198112 1 001 Guru : Kelas V Alasan penunjukkan rekan guru ini, karena yang bersangkutan meminta dan bersedia mendapatkan semacam pendampingan dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran. Selain itu adanya keinginan untuk meningkatkan kompetensi dalam pengembangan pembelajaran Tematik Terpadu dan implementasinya dalam pembelajaran di kelas. Penunjukkan guru tersebut, berawal karena adanya koordinasi dengan kepala sekolah dan rekan guru yang akan disupervisi. Penulis membuat kesepakatan dengan guru yang akan disupervisi untuk menentukan waktu supervisi dan menyiapkan instrumen supervisi. Tentang waktu supervisi disepakati dilaksanakan pada tanggal 20, 25, dan 26 September 2018 dan 27, dan 28 September 2018 . Penulis juga menawarkan jika ada hal-hal yang kiranya bisa dibantu dalam persiapan supervisi.
  • 55. 158 158 Tabel 3.15 Jadwal Kegiatan Supervisi Guru Junior No. Hari/Tanggal Waktu Uraian Kegiatan Keterangan 1 Rabu, 19 September 2018 2 Jam Koordinasi dengan kepala sekolah dan guru yang akan mendapat supervisi, belajar tentang supervisi, dan instrumen supervisi. Dilaksanakan siang hari mulai pukul 07.30 2 Kamis, 20 September 2018 Melaksanakan Pra Observasi Dilaksanakan siang hari mulai pukul 07.30 3 Selasa, 25 September 2018 5 Jam Melaksanakan supervisi di kelas (Observasi), menganalisis hasil supervisi. Melaksanakan Pasca Observasi Dilaksanakan pagi hari mengikuti jam pembelajaran di kelas 4 Rabu, 26 September 2018 5 Jam Menyusun program untuk siklus 2 Dilaksanakan siang hari mulai pukul 07.00
  • 56. 159 159 2) Pelaksanaan Tahap dan proses supervisi guru junior dapat diuraikan pada kegiatan sebagai berikut : 1) pra observasi, 2) observasi, 3)pasca obeservasi, 4) Tindak Lanjut, 5) Hasil. a) Pra observasi Sebelum penulis melaksanakan supervisi kelas, penulis duduk bersama dengan guru yang akan disupervisi tentang kegiatan pembelajaran yang akan dilaksanakan, ada 8 (delapan) pertanyaan yang penulis diskusikan bersama. Penulis mencoba berusaha menciptakan suasana yang akrab, membahas persiapan, membuat kesepakatan tentang fokus supervisi dan menyepakati instrumen yang dipakai. Pada kesempatan pra supervisi, penulis menanyakan dan memeriksa administrasi kelas yang dibuat guru, sesuai instrumen yang dipegang. Dari 8 (delapan) komponen yang diamati, ada dua komponen guru tersebut belum mencantumkan KKM termasuk analisis hasil belajar juga masih kosong. Selanjutnya penulis meminta rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) mata pelajaran yang akan diajarkan. Dari 36 indikator komponen RPP yang kurang lengkap terdapat pada komponen 8. Selanjutnya penulis masuk ruang kelas, karena waktu pelaksanaan pembelajaran segera dimulai dengan terdengarnya bel tanda masuknya waktu belajar jam pertama. (Instrumen administrasi kelas dan perencanaan kegiatan pembelajaran terlampir) b) Observasi Ketika masuk ruang kelas, peserta didik baru selesai berdoa sebagai tanda memulai pelajaran di kelas, memberi salam kepada gurunya, kemudian duduk kembali menanti gurunya membuka pelajaran. Mata pelajaran yang akan diajarkan sesuai RPP adalah IPA Kompetensi Membandingkan sifat kemampuan menhantarkan panas dari berbagai benda, kelas V Semester 1 tahun pelajaran 2018/2019. Guru mulai melaksanakan kegiatan pembelajaran sesuai skenario pembelajaran, dengan urutan sebagai berikut : 1. Kegiatan Pendahuluan Kelas dimulai dengan dibuka dengan salam, menanyakan kabar dan mengecek kehadiran siswa, dilanjutkan dengan do’a
  • 57. 160 160 dipimpin oleh salah seorang siswa. Siswa yang diminta membaca do’a adalah siswa siswa yang hari ini datang paling awal. (Menghargai kedisiplikan siswa/PPK).Siswa diingatkan untuk selalu mengutamakan sikap disiplin setiap saat dan menfaatnya bagi tercapainya sita-cita. Menyanyikan lagu Garuda Pancasila atau lagu nasional lainnya. Guru memberikan penguatan tentang pentingnya menanamkan semangat Nasionalisme. Pembiasaan membaca/ menulis/ mendengarkan/ berbicara selama 15-20 menit materi non pelajaran seperti tokoh dunia, kesehatan, kebersihan, makanan/minuman sehat , cerita inspirasi dan motivasi . Sebelum membacakan buku guru menjelaskan tujuan kegiatan literasi dan mengajak siswa mendiskusikan pertanyaan-pertanyaan berikut: a. Apa yang tergambar pada sampul buku. b. Apa judul buku c. Kira-kira ini menceritakan tentang apa d. Pernahkan kamu membaca judul buku seperti ini Skenario pada kegiatan pendahuluan terdapat 3 (tiga) kegiatan, dari 3 kegiatan tersebut guru sudah nampak melakukan kegiatan dengan baik, guru sudah memberi apersepsi dan motivasi serta sudah menyampaikan tujuan/indikator pembelajaran. 2. Kegiatan Inti Pada kegiatan inti ada 24 Skenario kegiatan, pengamatan penulis ada 5 skenario yang masih kurang, yaitu Pembelajaran yang dilaksanakan bersifat interaktif yang mendorong munculnya interaksi multi-arah, yaitu antarpeserta didik, peserta didik dengan guru, dan peserta didik dengan sumber belajar, serta peserta didik dengan lingkungan belajar sehingga memiliki kemampuan komunikatif dan kerjasama yang baik skenario yang sudah baik. Pembelajaran yang dilaksanakan bersifat inspiratif dan multifaset (variasi proses berpikir C1-C6) untuk memunculkan kebiasaan positip peserta didik yaitu terbangunnya karakter dan berkembangnya Higher Order Thinking Skills (HOTs) atau
  • 58. 161 161 Keterampilan Berpikir Tingkat Tinggi (KeBiTT) peserta didik. Pembelajaran yang dilaksanakan memberikan ruang yang cukup bagi prakarsa sesuai dengan bakat, minat, dan perkembangan fisik serta psikologis peserta didik, dan Pembelajaran yang dilaksanakan menumbuhkan kemandirian berpikir dan bertindak sesuai dengan bakat, minat, dan perkembangan fisik serta psikologis peserta didik masih memperoleh nilai rata-rata 2 saja, termasuk Pemanfaatan media dan sumber pelajaran. 3. Kegiatan penutup Pada kegiatan penutup ada 2 (dua) skenario pembelajaran yang harus dilaksanakan guru. Dari dua skenario tersebut, yang masih kurang adalah skenario pertama, dimana guru tidak memberi tugas untuk pertemuaan berikutnya. c) Pasca observasi Setelah guru menutup proses pembelajaran Matematika, penulis keluar ruangan kelas, selanjutnya melakukan kegiatan post supervisi. Pada kegiatan ini penulis bersama dengan guru berdiskusi tentang pembelajaran yang baru saja dilaksanakan, menunjukkan hasil supervisi, berdiskusi secara terbuka tentang hasil supervisi, penulis juga memberi penguataan kepada guru, bahwa guru tersebut pasti mampu mengembangkan kemampuannya dalam mengelola pembelajaran guna mencapai tujuan pembelajaran. Saat itu guru diberi kesempatan untuk menemukan kekurangan diri sendiri terhadap proses pembelajaran yang sudah dilaksanakan dan berusaha untuk memperbaiki pada pertemuan berikutnya. Penulis dan guru bersepakat untuk bertemu kembali pada tanggal 26 September 2018 untuk kegiatan yang sama (siklus 2). Guru akan berusaha memperbaiki kegiatan pembelajaran pada pertemuan berikutnya. 3) Tindak Lanjut Penulis merencanakan program tindak lanjut berdasarkan hasil review rangkuman hasil penilaian dalam observavsi, memperhatikan hal- hal yang masih kurang, terutama hal-hal yang telah disepakati, kemudian merancang kembali program/rencana aksi supervisi untuk siklus 2.
  • 59. 162 162 4) Hasil Supervisi Dari pelaksanaan supervisi guru junior siklus 1 diperoleh rangkuman hasil sebagai berikut : Tabel 3.16 Hasil Supervisi Guru Junior 2 Siklus 1 No. Uraian Kegiatan Persentase Keterangan 1 Pra Observasi √ 2 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) 62.21 3 Observasikelas (Standar proses) 66.91 4 Post Observasi √ Jumlah 140.79 Total Skor 64.56% Dari tabel di atas hasil dari siklus pertama adalah penilaian Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) mencapai 62.21 dan Pelaksanaan Pembelajaran mencapai 62.50, dengan nilai rata-rata 64.56. Untuk memperjelas data di atas di bawah ini disajikan diagram batang pelaksanaan Observasi Guru Junior 2 Siklus 1, sebagai berikut ; Gambar 3.6. Diagram Batang Observasi Guru Junior 2 Siklus 1 b. Siklus 2 1) Persiapan Penulis selaku calon kepala sekolah membuat perencanaan supervisi guru junior untuk kegiatan siklus 2 diawali dengan menyusun 62.21 66.91 64.56 59 60 61 62 63 64 65 66 67 68 Siklus 1
  • 60. 163 163 program dan jadwal pelaksanaan kegiatan, menanyakan guru yang akan disupervisi, kesiapan waktu pelaksanaan dan mata pelajaran yang diajarkan guru tersebut kepada peserta didiknya. Identitas rekan guru yang disupervisi : Nama : Riyanta NIP : 19600529 198112 1 001 Guru : Kelas V 2) Pelaksanaan a) Pra Observasi Sebelum penulis melaksanakan supervisi kelas, penulis duduk bersama dengan guru yang akan disupervisi tentang kegiatan pembelajaran yang akan dilaksanakan, ada 8 (delapan) pertanyaan yang penulis diskusikan bersama. Penulis mencoba berusaha menciptakan suasana yang akrab, membahas persiapan, membuat kesepakatan tentang fokus supervisi sesuai hasil yang telah dicapai pada siklus 1 dan menyepakati instrumen yang dipakai. Pada kesempatan pra supervisi, penulis menanyakan dan memeriksa administrasi kelas yang dibuat guru, kesemuanya sudah lengkap sesuai kesepakatan sebelumnya. Selanjutnya penulis meminta rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) mata pelajaran yang akan diajarkan. Dari 36 indikator komponen RPP yang kurang lengkap sudah dilengkapi sesuai evaluasi siklus 1. Selanjutnya penulis masuk ruang kelas, karena waktu pelaksanaan pembelajaran segera dimulai dengan terdengarnya bel tanda masuknya waktu belajar jam pertama. b) Observasi Ketika masuk ruang kelas, peserta didik baru selesai berdoa sebagai tanda memulai pelajaran di kelas, memberi salam kepada gurunya, kemudian duduk kembali menanti gurunya membuka pelajaran. Mata pelajaran yang akan diajarkan sesuai RPP adalah IPA kelas VI semester 1, sebagaimana kegiatan pembelajaran pada siklus 1. Guru mulai melaksanakan kegiatan pembelajaran sesuai skenario pembelajaran, dengan urutan sebagai berikut : 1. Kegiatan Pendahuluan
  • 61. 164 164 Skenario pada kegiatan pendahuluan terdapat 3 (tiga) kegiatan, dari tiga kegiatan guru sudah melaksanakan sesuai dengan skenario yang telah dibuat guru yang bersangkutan, hanya saja perlu adanya penguatan di kemudian hari. 2. Kegiatan Inti Pada kegiatan inti ada 24 (dua puluh empat) skenario kegiatan, berdasar pengamatan penulis pada siklus 2 skenario yang telah dibuat guru sudah baik dan nampak sudah ada perbaikan dan peningkatan dibanding dengan siklus 1 3. Kegiatan penutup Pada kegiatan penutup ada 2 (dua) skenario pembelajaran yang harus dilaksanakan guru. Dari dua skenario tersebut, menunjukkan perbaikan kegiatan, guru bersama siswa secara bersama-sama membuat rangkuman dan guru memberi tugas untuk dikerjakan di rumah. c) Pasca Observasi Setelah guru menutup proses pembelajaran Makanan sehat, penulis keluar ruangan kelas, selanjutnya melakukan kegiatan post supervisi. Pada kegiatan ini penulis bersama dengan guru berdiskusi tentang pembelajaran yang baru saja dilaksanakan, menunjukkan hasil supervisi, berdiskusi secara terbuka tentang hasil supervisi, penulis juga memberi penguatan kepada guru, bahwa guru tersebut sudah melakukan perbaikan-perbaikan dalam melaksanakan proses pembelajaran berdasarkan pada Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang telah dibuatnya dan memberi semangat jika guru tersebut mampu mengembangkan kemampuannya dalam mengelola pembelajaran guna mencapai tujuan pembelajaran. Namun demikian saat itu guru diberi kesempatan untuk menemukan kekurangan diri sendiri pada proses pembelajaran yang sudah dilaksanakan dan berusaha untuk memperbaiki pada pertemuan berikutnya atau pada pelaksanaan pembelajaran setiap harinya di kelas.
  • 62. 165 165 93.60 91.18 92.39 89.50 90.00 90.50 91.00 91.50 92.00 92.50 93.00 93.50 94.00 Siklus 2 3) Tindak Lanjut Dari hasil kegiatan supervisi siklus 2, penulis melakukan review hasil penilaian dalam observasi, memperhatikan hal-hal yang masih kurang, terutama dari hal-hal yang telah disepakati, kekurangan- kekurangan yang masih ada harus terus diperbaiki dalam kegiatan pembelajaran yang rutin dilaksanakan guru tersebut. 4) Hasil Rangkuman Hasil supervisi terhadap guru junior siklus 2 dilihat pada tabel di bawah ini : Tabel 3.17. Hasil Supervisi Guru Junior Siklus 2 No. Uraian Kegiatan Persentase Keterangan 1 Pra Observasi √ 2 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) 93.60 3 Observasikelas (Standar proses) 91.18 4 Post Observasi √ Jumlah 184.78 Total Skor 92.39% Berdasarkan tabel 3.17. di atas hasil kegiatan supervisi siklus 2 adalah penilaian RPP mencapai 93.60 dan penilaian pelaksanaan pembelajaran mencapai 91.18. Dengan nilai rata-rata mencapai 92.39 Nampaknya telah terjadi peningkatan kemampuan guru pada kegiatan siklus 2 jika dibandingkan dengan hasil siklus 1, diperoleh gambaran sebagai berikut :
  • 63. 166 166 Gambar 3.7. Diagram Observasi Guru Junior 2 Siklus 2 Dari diagram batang di atas diketahui bahwa perolehan nilai perencanaan mencapai 93.60 sedangkan pada pelaksanaan pembelajaran mencapai nilai 91.18 dengan demikian diperoleh nilai rata-rata 92.39. .Tabel 3.18. Hasil Supervisi Guru Junior 2 Siklus 1 dan Siklus 2 No. Uraian Kegiatan Skor Siklus 1 Skor Siklus 2 Selisih Skor Siklus 1 dan 2 1 Pra Observasi √ √ √ 2 Rencana Pelaksanaan pembelajaran(RPP) 62.21 93.60 31.39 3 Observasikelas (Standar proses) 66.91 91.18 24.27 4 Post Observasi √ √ √ Total Skor 64.56 92.39 27.83 Jika dibandingkan antara kegiatan siklus 1 dan siklus 2 maka terdapat peningkatan dari masing-masing komponen yang menjadi objek penilaian yaitu penilaian Rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) meningkat 31.39 poin dan Observasi kelas/pelaksanaan pembelajaran meningkat 24.27 poin.
  • 64. 167 167 Gambar 3.8. Diagram Observasi Guru Junior 2 Siklus 1 dan 2 Berdasarkan pelaksanaan observasi Guru Junior I dan II yang telah dilakukan masing-masing dua kali observasi atau dua Siklus, maka penulis perlu membandingkan hasil pelaksanaan Siklus I dan Siklus II yang telah dilakukan dengan data tabel sebagai berikut : Tabel 3.19. Perbandingan Hasil Observasi Guru Junior NO Responden Tahap pelaksanaan Rata -rata Ket Pra Siklus Siklus I Siklus II 1. Susi Suryaningsih, S.Pd. 60% 63.23 % 94.95 % 7273 2. Riyanta 61% 64.56 % 92.39 % 72.6 5 Jumlah Skor/Rata-Rata 60,5% 63.90 % 93.67 % 72.6 9 Berdasarkan hasil pelaksanaan Siklus I dan Siklus II sebagaimana tabel di atas, dapat dijelaskan bahwa Pelaksanaan tiap siklus baik yang dilakukan Guru Junior 1 maupun Guru Junior 2 telah mampu meningkatkan kualitas proses pembelajaran. Hal ini terbukti terjadi peningkatan rata-rata nilai tiap siklusnya. Dari rata-rata Pra 0 10 20 30 40 50 60 70 80 90 100 Siklus 1 Siklus 2 70.45 93.18 70.83 91.67 70.64 92.43 Perencanaan Pelaksanaan Rata-rata
  • 65. 168 168 Siklus 60,5%, maka pada Siklus I mencapai rata-rata 64.56% sedangkan pada Siklus II memperoleh rata-rata sebesar 95.67%. Untuk lebih menggambarkan perbandingan pelaksanaan proses pembelajaran Guru Junior 1 dan 2 tiap, di bawah ini disajikan grafik sebagai berikut : G rafik 3.9. Perbandingan Siklus I dan Siklus II Guru Junior Berdasarkan grafik di atas, maka dapat dijelaskan bahwa terjadi peningkatan pelaksanaan proses pembelajaran yang signifikan. Hal ini terbukti dari perolehan rata-rata tiap siklus yang dilakukan kedua guru junior. Guru Junior 1 pada pra Siklus, memperoleh nilai rata-rata 60%, Siklus I memperoleh nilai rata-rata 63.23%, dan Siklus II memperoleh nilai rata-rata 94.95 %. Sedangkan Guru Junior 2 pada Pra Siklus memperoleh nilai rata-rata 61%, pada siklus I memperoleh nilai rata- rata 63.90%, dan pada Siklus II memperoleh nilai rata-rata 93.67%. C. Penyusunan Perangkat Pembelajaran 72.73% 72.65% 72.69% 0.00% 10.00% 20.00% 30.00% 40.00% 50.00% 60.00% 70.00% 80.00% 90.00% 100.00% Guru 1 Guru 2 Rata2 Pra Siklus Siklus I Siklus II Rata-rata
  • 66. 169 169 Kegiatan penyusunan perangkat pembelajaran, berupa silabus, rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) dan bahan ajar merupakan bagaian dari upaya peningkatan kompetensi calon kepala sekolah, baik itu kompetensi kognitif maupun psikomotor. Hal ini dilaksanakan selama OJL ini, dengan harapan calon kepala sekolah lebih terampil dalam membimbing guru agar lebih profesional dalam mengembangkan perangkat pembelajaran. Silabus, rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) dan bahan ajar yang disusun ini, adalah materi yang penulis telah ajarkan pada kelas III (tiga) semester 1 tahun pelajaran 2018/2019 yang sedang berjalan. Sesuai dengan jadwal rencana tindak lanjut (RTL), penyusunan perangkat ini berlangsung selama 40 jam pelajaran sesuai matrik kegiatan. Kurikulum sebagai salah satu substansi pendidikan perlu didesentralisasikan terutama dalam pengembangan silabus dan pelaksanaannya yang disesuaikan dengan tuntutan kebutuhan peserta didik, keadaan sekolah, dan kondisi sekolah atau daerah. Dengan demikian, sekolah atau daerah memiliki cukup kewenangan untuk merancang dan menentukan materi pokok/pembelajaran, kegiatan pembelajaran, dan penilaian hasil pembelajaran. Dalam rangka Pengembangan kompetensi guru seorang calon kepala sekolah adalah guru yang mendapat tugas tambahan sebagai kepala sekolah, maka harus memiliki kemampuan dalam penyusunan perangkat pembelajaran yang sesuai dengan permendiknas nomor 41 tahun 2007, meliputi : 1. Silabus Silabus adalah rencana pembelajaran pada suatu dan/atau kelompok mata pelajaran/tema tertentu yang mencakup Kompetensi Inti (KI), kompetensi dasar, materi pokok/pembelajaran, kegiatan pembelajaran, indikator pencapaian kompetensi untuk penilaian, penilaian, alokasi waktu, dan sumber belajar. Silabus disusun berdasarkan Standar Isi, yang di dalamnya berisikan Identitas Mata Pelajaran, Kompetensi Inti (KI) dan Kompetensi Dasar (KD), Materi Pokok/Pembelajaran, Kegiatan Pembelajaran, Indikator, Penilaian, Alokasi Waktu, dan Sumber Belajar. Pengembangan silabus dapat dilakukan oleh para guru mata pelajaran secara mandiri atau berkelompok dalam sebuah sekolah (KKG) atau beberapa sekolah, dibawah koordinasi dan supervisi pengawas sekolah.