SlideShare a Scribd company logo
1 of 51
Negara-Negara Maju dan Berkembang 
Rusia & Indonesia
Kelompok 1 
Andre P. Gibran 
Rizky Y. Darwan 
Rafialdi F. Sebastian 
Adhiya S. Gilang 
Bagas Idham
KATA PENGANTAR 
Puji syukur kita panjatkan kepada Allah SWT karena berkat rahmat 
dan karuniaNya kami dapat menulis makalah ini, bagi yang membaca kami 
mohon maaf jika ada kekurangan dalam makalah ini. Kiranya dapat memberi 
saran dan kritik untuk kesempurnaan makalah ini. Semoga bermamfaat bagi 
kita semua. 
Akhirkata kami ucapkan banyak terima kasih.
Daftar isi: 
*Kata pengantar 
A.Negara Rusia 
a. Sejarah……………………II 
b. Geografi ……………………III 
c. Politik dan pemerintahan ……IV 
d. Pembagian administrative…V 
e. Ekonomi ………………VI 
f. Batas-batas wilayah……VII 
g. Pendidikan ………………VIII 
h. Pertahanan keamanan………IX 
Militer 
Nuklir 
Peluncur luar angkasa 
i. Budaya………X 
Seni Rupa 
Seni Arsitektur 
Seni music 
Masakan 
j. Demografi……..XI 
Agama 
Bahasa
Daftar isi: 
B. Republik Indonesia 
a.Etimologi……………………….XIII 
b. Sejarah 
awal…………………………..XIV 
c. Pembagian 
administrative………………XV 
d.Geografis………………………XVI 
e. Pendidikan…………………….XVII 
f.Ekonomi……………………..XVIII 
g. Peringkat 
internasional……………….XIX 
h.Demografi……………………..XX 
i.Kebudayaan……………………..XXI 
*Penutup………………………….XXII
A.Federasi Rusia 
Bendera Lambang 
Peta
a.Sejarah 
Sejarah Rusia diawali dengan perpindahan bangsa-bangsa Skandinavia yang dikenal sebagai bangsa Varangia 
yang dipimpin oleh tokoh semilegendaris Rurik yang menyeberangi Laut Baltik serta pada tahun 862 M 
memasuki kota Novgorod dan memerintah di sana. Pada tahun 882 ia menguasai Kiev, kota Slavia yang 
berkembang menjadi pusat perdagangan antara Skandinavia dan Konstantinopel. Pada tahun 989 Vladimir I 
meluaskan wilayahnya hingga Kaukasus dan Laut Hitam serta mengambil ajaran Gereja Ortodoks Yunani. 
Kerajaan Kiev Rusia berakhir setelah serangan Mongol pada tahun 1237 oleh Batu Khan, cucu Genghis Khan. 
Selanjutnya bangsa Mongol dikalahkan oleh Dimitri Donskoy pada tahun 1380 dengan kemenangan di 
Kulikovo. Kemudian daerah-daerah yang tercerai berai disatukan kembali oleh Ivan IV; ia menaklukan Kazan 
(1552), Astrakhan (1516) serta menguasai Siberia. Pemerintahan dilanjutkan oleh penerusnya sampai wangsa 
Romanov naik tahta yang diawali dengan diangkatnya oleh Michael Romanov sebagai Tsar (1613). Dinasti 
Romanov berkuasa selama 304 tahun hingga tahun 1917 dengan Tsar Nikolai II sebagai tsar terakhir. Pada bulan 
Februari 1917 dibentuk Pemerintahan Sementara di bawah Pangeran Lyvov dan Alexander Kerensky sampai 25 
Oktober 1917, saat pemerintahan tersebut digantikan Pemerintahan Revolusi Bolshevik oleh Vladimir Ilyich 
Lenin. 
Pada periode selanjutnya, pemerintahan dilanjutkan secara diktator oleh Josef Stalin (1922) yang 
mewujudkan Uni Soviet (Soviet berarti Dewan) dengan bergabungnya negara-negara di sekitar Rusia. 
Pemerintahan Uni Soviet berakhir setelah pada tanggal 25 Desember 1991 Presiden Mikhail Gorbachev 
mengundurkan diri serta berkibarnya bendera tiga warna Rusia di Kremlin. Pemerintahan Rusia setelah 
keruntuhan Uni Soviet dikepalai oleh Boris Yeltsin yang mulai menjabat sejak tahun 1991. Perkembangan 
selanjutnya, Rusia diperintah oleh seorang mantan pejabat KGB yang tidak lain adalah Vladimir Putin yang 
berusaha mengembalikan citra Rusia sebagai negeri adidaya seperti layaknya Uni Soviet.
b. Geografis 
Wilayah Rusia berada pada benua Eropa, khususnya Eropa Timur serta benua Asia di mana 
Pegunungan Ural menjadi batas antara kedua benua. Wilayah paling luas adalah Siberia yang umumnya 
beriklim tundra. Karena letaknya di belahan bumi yang paling utara, maka wilayah perairan Rusia 
umumnya tertutupi es dengan beberapa laut yang bebas es yakni Laut Barents, Laut Putih, Laut Kara, Laut 
Laptev dan Laut Siberia Timur yang merupakan bagian dari Arktik atau kutub utara, serta Laut Bering, 
Laut Okhotsk dan Laut Jepang yang merupakan bagian dari Samudra Pasifik. 
Iklim di kawasan Rusia adalah Tundra, yang sangat dingin. Rusia memiliki beberapa pulau, antara 
lain Novaya Zemlya, daratan Franz-Josef, kepulauan Siberia Baru, pulau Wrangel di Samudra Arktik, 
Kepulauan Kuril dan Sakhalin (yang masih dipersengketakan dengan Jepang). 
Rusia memiliki beberapa sungai, di antaranya Sungai Dnieper (perbatasan degan Ukraina) dan 
Sungai Volga. Selain itu terdapat Laut Kaspia serta Laut Hitam yang berbatasan dengan Turki. Melalui 
Selat Bosphorus dan Selat Dardanela, kapal-kapal Rusia dari Laut Hitam dapat berlayar menuju Laut 
Tengah dan Terusan Suez.
c. Politik dan pemerintahan 
Jalan masuk menuju Senat Kremlin, bagian dari Kremlin dan kediaman resmi presiden Rusia 
Sampai tahun 1917 Rusia merupakan kerajaan/kekaisaran dengan seorang tsarsebagai kepala negara. 
Selama masih kerupakan kekaisaran, terutama pada masa Dinasti Romanov, Rusia mengalami 
persinggungan politik dengan negara-negaraEropa, di antaranya konflik dengan pemerintahan Perancis 
pimpinan Napoleon Bonaparte, Krisis Balkan karena menginginkan pelabuhan yang bebas dari es di 
Eropa yang dinamakan Politik Air Hangat, Penyatuan Pan Slavia serta sering mengalami pertempuran 
dengan Turki Usmani (Ottoman) Turki dalam memperebutkan wilayah Kaukasus dan Austria-Hungaria 
dalam Perang Dunia I. Akibat politik ini pula terjadi pertempuran dengan Jepang dan intervensi terhadap 
Tiongkok. Masa selanjutnya, politik Rusia dilebur dengan kepentingan Uni Soviet yang mengambil sikap 
independen bahkan menentang ketika terjadi penggulingan kekuasaan Mikhail Gorbachev oleh Gennady 
Yanayev menjelang keruntuhan Uni Soviet yang diprakarsai Presiden Boris Yeltsin. 
Pemerintahan dipegang oleh presiden yang berpusat di Kremlin serta perdana menteri yang bertanggung 
jawab terhaadap parlemen namun dengan peranan yang terbatas dibandingkan dengan Presiden. Sejak
pembangkangan Wakil PresidenAleksander Ruskoi dan ketua parlemen asal Chechnya, Ruslan 
Khasbulatov, lembaga wakil presiden dihapus. 
Parlemen memiliki dua kamar, yakni Majelis Federal (Федеральное Собрание; Federalnoye 
Sobraniye) yang merupakan majelis tinggi dan majelis rendah yang dikenal dengan Duma. 
Karena Rusia merupakan negara federal yang memiliki berbagai macam etnis, setelah keruntuhan Uni 
Soviet, Rusia mengalami masalah separatisme. Ada beberapa kelompok etnis yang ingin memisahkan diri 
dan mengakibatkan krisis berlarut-larut, seperti di Chechnya dan Ingushetia. 
Rusia juga terancam atas perluasan NATO ke wilayah Eropa Timur. Kekhawatiran atas pemilihan di 
Ukraina, kerjasamanya dengan Belarus, ditambah degan tradisi di Rusia yang dianggap cocok dengan 
budaya sentralisasi, demokratisasi malah membuat harga diri Rusia merosot di mata dunia dan 
menimbulkan berbagai macam gejolak dan krisis berkepanjangan. 
Pemerintahan Rusia dapat dibagi menjadi: 
• Masa Tsar atau Kekaisaran 
• Masa Uni Soviet 
• Masa Kepresidenan Rusia 
Presiden Rusia: 
1. Boris Yeltsin (1991-2000) 
2. Vladimir Putin (2000-2008) 
3. Dmitry Medvedev (2008-2012) 
4. Vladimir Putin (2012-sekarang)
d. Pembagian administrative 
Federasi Rusia terdiri dari 83 subjek federal, terdiri dari 
• 21 republik yang menikmati otonomi dalam skala besar dalam sebagian besar bidang serta dibagi 
sesuai etnis-etnis tertentu,otonomi secara nominal yang masing-masing memiliki konstitusisendiri, 
presiden, dan parlemen. Republik diizinkan untuk menetepkan bahasa aslinya sendiri di samping bahasa 
Rusia, tetapi diwakili oleh pemerintah di hubungan internasional. Republik berarti rumah bagi minoritas 
etnis di Rusia. Lihat : daftar republik di Rusia 
• 46 oblast (provinsi), merupakan jenis paling umum dari subyek federal dengan gubernur yang 
ditunjuk secara federal dan dipilih legislator secara local.lihat : daftar oblast di Rusia 
• 10 krai (wilayah), 9 krai/ teritori: secara umum sama seperti oblast otonom, desain territorial adalah 
sejarah, aslinya diberikan kepada daerah paling luar dan akhir juga pada divii administrative yang terdiri 
atas okrug otonom dan oblast otonom. Lihat :daftar krai di Rusia 
• 3 okrug (distrik otonom), aslinya entitas otonom dengan oblast dan krai dibuat berdasarkan etnis 
minoritas.status mereka diangkat ke subjek federal pada tahun 1990 dengan pengecualian oblast otonom 
Chukotka, semua oblast otonom masih secara administratif menjadi bagian.lihat : daftar okrug di Rusia 
dan satu oblast otonom. Selain itu, terdapat pula dua kota federal (Moskwa dan St. Petersburg).
Ada pula pembagian berdasarkan distrik federal (federalny okrug), di mana Rusia dibagi menjadi delapan 
distrik federal. Distrik federal ini adalah jenjang antara pemerintah subjek dan pemerintah federal. Distrik 
ada 8, masing-masing diadministrasikan oleh seorang duta yang ditunjuk oleh presiden Rusia. Tidak 
seperti subjek federal, distrik federal bukan tingkat pemerintahan sub-nasional, tetapi tingkatan 
administrasi pemerintah federal. Duta distrik federal menjalankan hubungan antara subjek federal dan 
pemerintah. Bertanggung jawab mengawasi hubungan pemenuhan subjek federaldengan hukum federal 
. 
e. Ekonomi 
Rusia memiliki perindustrian yang cukup maju yang merupakan warisan dari masa 
pemerintahan Josef Stalin. Industri yang dikenal antara lain industri perlengkapan dan peralatan 
militer, misalnya industri pesawat tempur yang menghasilkan MiGdan Sukhoi serta helikopter, 
pesawat terbang, tank, rudal dan persenjataan ringan seperti senapan AK-47. 
Selain itu ada pula industri berat seperti industri baja, pertambangan mineral, batu bara dan 
minyak bumi. Rusia juga memiliki industri pertanian yang digalakkan Stalin dengan pertanian 
kolektifnya. 
Sekalipun merupakan negara industri yang tergabung G-8, Rusia masih berusaha mengatasi masalah 
ekonominya agar mampu menjadi negara adikuasa kembali seperti ketika masa Uni Soviet.
f. Batas-batas wilayah 
Berlawanan arah jarum jam dari arah Barat Laut: 
• Berbatasan dengan Norwegia dan Finlandia 
• Berbatasan dengan negara-negara Baltik yakni Estonia dan Latviakemudian Belarus dan 
Ukraina 
• Laut Hitam, Georgia dan Azerbaijan 
• Laut Kaspia, Kazakhstan, Republik Rakyat Tiongkok, Mongolia danKorea Utara
• Samudra Pasifik utara meliputi Laut Jepang, Laut Okhotsk, dan Selat Bering (dengan pulau 
Big Diomede atau Ostrov Ratmanov yang memiliki jarak beberapa mil dari pulau Little Diomede, 
bagian dari Alaska (Amerika Serikat) 
• Di sebelah utara dengan Samudra Arktik (Kutub Utara) 
Memiliki Oblast Kaliningrad dengan ibu kota Kaliningrad yang berbatasan dengan Polandia dan 
Lituania serta Laut Baltik. 
g.Pendidikan 
Sistem pendidikan di Rusia meliputi taman kanak-kanak (playgroup, sejak usia bayi 1 tahun sampai 
taman kanak-kanak lanjut sejak usia 3 tahun), sekolah menengah (sejak usia 7 tahun), "gimnasium" 
(semacam sekolah menengah dengan kurikulum yang lebih luas), sekolah dan sekolah kejuruan, 
perguruan tinggi (institut, universitas dan akademi). 
Sekolah menengah terdiri dari 3 tahun sekolah dasar, 6 tahun sekolah menengah utama dan 2 tahun 
sekolah menengah penuh. Ada sekolah menengah khusus di mana mata pelajaran tertentu diutamakan, 
misalnya bahasa, matematika, fisika dan lain-lain. Sejumlah perguruan tinggi mengikuti sistem Barat dan 
mempunyai dua peringkat: BA (4 tahun) dan MA (2 tahun) tetapi kebanyakannya tetap sesuai sistem lama 
yaitu tanpa gelar BA dan MA (para tamatan diberi kualifikasi saja, misalnya guru sekolah, penerjemah, 
insinyur dan lain-lain) dengan tempo pelajaran 5-6 tahun. Jumlah universitas negeri (1994) ialah lebih dari 
40, disertai 80 universitas khusus (teknik, medis, keguruan, pertanian) yang dulu bertaraf institut saja dan 
lebih dari 30 universitas swasta.
Pendidikan di semua tingkat bebas biaya (kecuali perguruan swasta). Perguruan di Rusia antara 
lain Universitas Negeri Kazan, Universitas Negeri Moskow, dan lain-lain. Tokoh pendidikan di Rusia 
yang terkenal adalah Dmitri Mendeleev. 
h. Pertahanan keamanan 
Militer 
Rusia mewarisi sebagian besar kekuatan militer Uni Soviet, namun kesulitan ekonomi yang melanda 
Rusia membuatnya kesulitan membiayai kekuatan militernya. Yang paling sulit dirasakan Angkatan Laut 
yang banyak membesituakan armadanya, termasuk kapal-kapal induknya sehingga saat ini hanya memiliki 
satu kapal saja. Setelah musibah kapal selam Kursk di Laut Barents pada tahun 2000, kekhawatiran 
berbagai pihak bahwa Angkatan Laut Rusia dalam waktu dekat akan musnah bertambah. Hal yang sama 
dialami oleh Angkatan Darat dan Angkatan Udara, namun keduanya tidak separah Angkatan Laut karena 
masih mengadakan riset untuk memperbaharui persenjataan yang dimilikinya meskipun tidak semaju 
Amerika Serikat maupun pada masa Uni Soviet. 
Nuklir 
Rusia masih memiliki persenjataan nuklir warisan Uni Soviet yang sebagian diduga dimiliki oleh 
negara-negara pecahan Uni Soviet yang tergabung dalam Persemakmuran negara-negara merdeka (CIS).
Peluncur luar angkasa 
Uni Soviet memiliki stasiun peluncur ruang angkasa (kosmodrom) di Baikonur, namun kosmodrom 
tersebut saat ini berada di wilayah Kazakhstan setelah Uni Soviet bubar pada 1991. Penduduk wilayah ini 
merupakan campuran Rusia-Kazakhstan dan memiliki tingkat kriminalitas tertinggi. Untuk itu Rusia 
merasa perlu untuk mencarikan stasiun pengganti untuk kepentingan ruang angkasa baik kepentingan 
sipil, bisnis, dan militer. 
Pada masa Uni Soviet, terdapat dinas rahasia yang dikenal dengan nama KGB. Pada masa Presiden Boris 
Yeltsin dibentuk dinas keamanan yang bernama FSB. 
i. Budaya 
Rusia adalah negara multikultural yang dipengaruhi oleh berbagai macam budaya. Budaya dominan 
di sana adalah budayaGereja Ortodoks Yunani yang telah merasuk ke sendi-sendi kehidupan rakyat Rusia. 
Kebudayaan Slavia yang Ortodoks,Tatar yang Islam, suku Buryat yang nomaden, paganisme di Timur 
Jauh menambah keragaman di Rusia.
Seni Rupa 
Seni rupa Rusia dapat dibagi menjadi: 
 Seni Ikonografi 
Tokoh : Andrei Rublev, Daniel Chyorny, Simeon 
Ushakov 
 Seni Lukis 
Tokoh yang paling terkenal : Vassilly Kandinsky 
Seni Arsitektur 
Telah diketahui Rusia bermula dari 
negara Novgorod Lalu ke masa Rus' Kiev. Namun 
arsitekturnya lebih berkembang lagi pada 
masa Vladimir-Suzdal, Keadipaten Agung 
Moskwa, Kekaisaran Rusia, Uni Sovyet, sampai 
sekarang, Federasi Rusia. Arsitektur Rusia terdiri 
dari: 
 Religioznye Postroiki atau Bangunan 
Keagamaan/ Религиозные Постройки, terdiri 
dari Gereja, Masjid, Kuil, Vihara, dan 
sebagainya. Pengaruh Ortodoks terlihat 
dari Katedral Santo Basil, Catedral of Chris the 
Saviour, dan sebagainya. 
Pengaruh muslim terlihat dari Masjid 
Qolsharif, Masjid Peringatan Seribu Tahun 
Islam, Masjid Nurullah dan lain-lain.Namun, 
di Kazan, tepatnya di Kazan Kremlin terdapat 
kolabrasi antara 
seni Kekristenan dan Islam yang unik bahkan 
satu-satunya di Rusia. 
 Grazhdanskaya Arxitektura atau seni arsitektur 
biasa. 
Seni musik 
Seni musik di Rusia berkembang mulai dari 
tradisional sampai masa modern. Berikut daftar 
perkembangan musik Rusia : 
 Musik Rakyat Rusia, tokoh : Nadezhda 
Plevitskaya, Lidya Ruslanova, Fyodor 
Shalypin, dan lain-lain. 
 Musik simfoni, tokoh :Mikhail Glinka, Nikolai 
Rimsky-Korsakov 
 Musik Jazz 
 Musik Rok Rusia, merupakan jenis seni 
modern di Rusia.
Masakan 
Hidangan asli Rusia adalah sapi orloff, sapi 
Strogannof, ayam Kiev, Charlotte Russe, dari 
hasil kreasi koki Perancis. Masakan Rusia juga 
dipengaruhi Gereja Ortodoks. Orang Rusia 
membuat sup Shchi saat mereka berpuasa daging, 
saat natal mereka membuat Kutia, 
saat Paskah mereka membuat Paskha. Makanan 
lain adalah Khumis yang mereka pelajari dari 
orang Bashkir di Kirgizstan dan Kazakhstan. 
Sauerkraut dari fermentasi kubis yang akhirnya 
dipelajari oleh orang Tartar dari Tiongkok. 
Makanan lain ialah Kholodets, Kotleta, Pierogi, 
Okroshka, Kvas, dan vodka.
j. Demografi 
Memiliki populasi sebesar 142 juta jiwa hingga menduduki peringkat 9 dalam 
tingkat populasi dunia membawa Rusia menjadi salah satu negara dengan tingkat 
populasi yang cukup tinggi. Uniknya, Rusia mempunyai kepadatan penduduk yang 
rendah karena luasnya yang besar. Kepadatan penduduk yang tertinggi berada di 
belahan Eropa Rusia, di kawasanPegunungan Ural dan di barat daya Siberia. 
Bagian tenggara Siberia yang bertemu dengan Samudra Pasifik jarang dihuni, 
sementara bagian selatannya adalah kawasan yang terpadat. Terdapat lebih dari 
160 kelompok etnis dan suku-suku pribumi yang berbeda di Rusia. Menurut sensus 
tahun 2002, 79,8% penduduknya berasal dari suku Rusia, 3,8% suku Tatar, 2% 
suku Ukraina, 1,2 suku Bashkir, 1,1% suku Chuvash, 0,9% suku Chechen, 0,8% 
suku Armenia. 10,3% sisanya termasuk orang-orang yang tidak menyebutkan 
sukunya serta 0,56% suku Avar, 0,43% suku Azerbaijan, 0,56% suku Belarusia, 
suku Buryat, suku Han, suku Evenk, 0,14%Ingush, suku Inuit, Yahudi, 0,36% suku 
Kabardino, suku Kalmyk, 0.13% suku Karacay, suku Karelia, 0,45% suku Kazakh, 
0,20% suku Komi, suku Korea, 0.42% suku Mari, suku Mordvin, suku Nenetse, 
0,35%suku Ossetia, suku Polandia, 0,17% suku Tuvan, suku Udmurt, suku Uzbek, 
suku Yakut, dan lain-lain. Hampir seluruh dari kelompok-kelompok ini tinggal di 
kawasannya masing-masing; hanya suku Rusia yang dapat ditemukan dalam 
jumlah yang signifikan di seluruh kawasan di negara tersebut. 
Komposisi Etnis (2002) 
orang Rusia 79.8% 
Tatar 3.8% 
Ukraina 2.0% 
Bashkir 1.2% 
Chuvash 1.1% 
Chechen 0.9% 
Bangsa Armenia 0.8% 
Lain-lain/ tidak 
diketahui 
10.4%
Bahasa 
Bahasa Rusia adalah satu-satunya bahasa resmi negara, namun republik-republik di Rusia sering 
turut menetapkan bahasa daerah mereka sebagai bahasa resmi kedua di samping bahasa Rusia. Abjad 
Sirilik adalah satu-satunya bentuk tulisan resmi. Contohnya, Konstitusi Rusia memperbolehkan Tatarstan 
menetapkan bahasa Tatar. Bahasa Rusia juga merupakan bahasa Resmi di Perserikatan Bangsa-bangsa, 
kebanyakan buku di dunia ditulis dalam bahasa Inggris dan Bahasa Rusia 
Agama 
Gereja Ortodoks Rusia adalah agama Kristen yang paling dominan di Rusia yang membentuk sekitar 
63-66% dari jumlah penduduk. Itu menjadikan Gereja Ortodoks Rusia menjadi agama dominan di Rusia 
.Bahkan,pada tahun 1997, Gereja ortodoks menjadi bagian warisan budaya Rusia. 95% Kristen di Rusia 
terdaftar dalam Gereja Ortodoks. Islam adalah agama terbesar kedua dengan persentase 5-6% atau sekitar 
15-20 juta, namun itu terlihat terlalu banyak karena menurut Roman Silantyev hanya ada sekitar 7-9 juta 
orang. Agama-agama lainnya termasuk berbagai aliran Protestan, agama Yahudi,Katolik Roma, dan 
agama Buddha. 
Agama seseorang umumnya tergantung etnis masing-masing. Suku Rusia kebanyakan beragama 
Ortodoks sementara orang-orang keturunan kelompok Turki beragama Islam terutama di negara 
bagian/Republik Adygea, Kabardino-Balkaria, Nogai, Dagestan, Karachay-Cherkessia,dan Chechnya. 
Agama Buddha umumnya dianut oleh orang Buryatia, Tuva, dan Altai. Agama Shamanisme Altai dianut 
oleh orang Altai. Burkhanisme oleh orang di Republik Altai.
B. Republik Indonesia 
Bendera Lambang
Peta
a.Etimologi 
Kata "Indonesia" berasal dari bahasa Yunani kuno yaitu Indos yang berarti "Hindia" dan nesos yang berarti 
"pulau". Jadi, kata Indonesia berarti wilayah Hindia kepulauan, atau kepulauan yang berada di Hindia, yang 
menunjukkan bahwa nama ini terbentuk jauh sebelum Indonesia menjadi negara berdaulat. Pada tahun 
1850, George Earl, seorang etnologberkebangsaan Inggris, awalnya mengusulkan 
istilah Indunesia dan Malayunesia untuk penduduk "Kepulauan Hindia atau Kepulauan Melayu" Murid dari 
Earl, James Richardson Logan, menggunakan kata Indonesia sebagai sinonim dariKepulauan India. Namun, 
penulisan akademik Belanda di media Hindia Belanda tidak menggunakan kata Indonesia, tetapi 
istilah Kepulauan Melayu (Maleische Archipel); Hindia Timur Belanda (Nederlandsch Oost Indië), 
atau Hindia (Indië);Timur (de Oost); dan bahkan Insulinde (istilah ini diperkenalkan tahun 1860 dalam 
novel Max Havelaar (1859), ditulis olehMultatuli, mengenai kritik terhadap kolonialisme Belanda). 
Sejak tahun 1900, nama Indonesia menjadi lebih umum pada lingkungan akademik di 
luar Belanda, dan golongan nasionalis Indonesia menggunakannya untuk ekspresi politik. Adolf 
Bastian dari Universitas Berlin memasyarakatkan nama ini melalui buku Indonesien oder die Inseln des 
Malayischen Archipels, 1884-1894. Pelajar Indonesia pertama yang menggunakannya ialah Suwardi 
Suryaningrat (Ki Hajar Dewantara), yaitu ketika ia mendirikan kantor berita di Belanda yang 
bernamaIndonesisch Pers Bureau pada tahun 1913.
b. Sejarah awal 
Peninggalan fosil-fosil Homo erectus, yang oleh antropolog juga dijuluki "Manusia Jawa", menimbulkan 
dugaan bahwa kepulauan Indonesia telah mulai berpenghuni pada antara dua juta sampai 500.000 tahun 
yang lalu.[13] Bangsa Austronesia, yang membentuk mayoritas penduduk pada saat ini, bermigrasi ke Asia 
Tenggara dari Taiwan. Mereka tiba di sekitar 2000 SM, dan menyebabkan bangsa Melanesia yang telah ada 
lebih dahulu di sana terdesak ke wilayah-wilayah yang jauh di timur kepulauan. Kondisi tempat yang ideal 
bagi pertanian, dan penguasaan atas cara bercocok tanam padisetidaknya sejak abad ke-8 
SM, menyebabkan banyak perkampungan, kota, dan kerajaan-kerajaan kecil tumbuh berkembang dengan 
baik pada abad pertama masehi. Selain itu, Indonesia yang terletak di jalur perdagangan laut internasional 
dan antar pulau, telah menjadi jalur pelayaran antara India dan Tiongkok selama beberapa abad. Sejarah 
Indonesia selanjutnya mengalami banyak sekali pengaruh dari kegiatan perdagangan tersebut.
Sejak abad ke-1 kapal dagang Indonesia telah berlayar jauh, bahkan sampai ke Afrika. Sebuah bagian dari relief kapal di candiBorobudur, 
k. 800 M. 
Di bawah pengaruh agama Hindu dan Buddha, beberapa kerajaan terbentuk di 
pulau Kalimantan, Sumatera, dan Jawa sejak abad ke-4 hingga abad ke-14.Kutai, merupakan kerajaan tertua 
di Nusantara yang berdiri pada abad ke-4 di hulu sungai Mahakam, Kalimantan Timur. Di wilayah barat pulau 
Jawa, pada abad ke-4 hingga abad ke-7 M berdiri kerajaan Tarumanegara. Pemerintahan Tarumanagara 
dilanjutkan oleh Kerajaan Sunda dari tahun 669 M sampai 1579 M. Pada abad ke-7 muncul kerajaan Malayu 
yang berpusat di Jambi, Sumatera.Sriwijaya mengalahkan Malayu dan muncul sebagai kerajaan maritim yang 
paling perkasa di Nusantara. Wilayah kekuasaannya meliputi Sumatera, Jawa, semenanjung Melayu, 
sekaligus mengontrol perdagangan di Selat Malaka, Selat Sunda, dan Laut Tiongkok Selatan. Di bawah 
pengaruh Sriwijaya, antara abad ke-8 dan ke-10 wangsa Syailendra dan Sanjaya berhasil mengembangkan 
kerajaan-kerajaan berbasis agrikultur di Jawa, dengan peninggalan bersejarahnya seperti 
candi Borobudur dan candi Prambanan. Di akhir abad ke-13, Majapahit berdiri di bagian timur pulau Jawa. Di 
bawah pimpinan mahapatih Gajah Mada, kekuasaannya meluas sampai hampir meliputi wilayah Indonesia 
kini; dan sering disebut "Zaman Keemasan" dalam sejarah Indonesia. 
Kedatangan pedagang-pedagang Arab dan Persia melalui Gujarat, India, kemudian membawa 
agama Islam. Selain itu pelaut-pelaut Tiongkok yang dipimpin oleh Laksamana Cheng Ho (Zheng He) yang 
beragama Islam, juga pernah menyinggahi wilayah ini pada awal abad ke-15. Para pedagang-pedagang ini 
juga menyebarkan agama Islam di beberapa wilayah Nusantara. Samudera Pasai yang berdiri pada tahun 
1267, merupakan kerajaan Islam pertama di Indonesia
( Gedung MPR-DPR Dan Istana Negara, bagian dari Istana Kepresidenan Jakarta. ) 
indonesia menjalankan pemerintahan republik presidensialmultipartai yang demokratis. Seperti juga di 
negara-negara demokrasi lainnya, sistem politik di Indonesia didasarkan pada Trias Politika yaitu 
kekuasaan legislatif,eksekutif dan yudikatif. Kekuasaan legislatif dipegang oleh sebuah lembaga 
bernama Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR). 
MPR pernah menjadi lembaga tertinggi negara unikameral, namun setelahamandemen ke-4 MPR bukanlah 
lembaga tertinggi lagi, dan komposisi keanggotaannya juga berubah. MPR setelah amandemen UUD 1945, 
yaitu sejak 2004 menjelma menjadi lembaga bikameralyang terdiri dari 560 anggota Dewan Perwakilan 
Rakyat (DPR) yang merupakan wakil rakyat melalui Partai Politik, ditambah dengan 132 anggota Dewan 
Perwakilan Daerah (DPD) yang merupakan wakil provinsi dari jalur independen. Anggota DPR dan DPD 
dipilih melalui pemilu dan dilantik untuk masa jabatan lima tahun. Sebelumnya, anggota MPR adalah seluruh 
anggota DPR ditambah utusan golongan 
dan TNI/Polri. MPR saat ini diketuai oleh Sidarto Danusubroto,
menggantikan almarhum Taufiq Kiemas. DPR saat ini diketuai oleh Marzuki Alie, sedangkan DPD saat ini 
diketuai oleh Irman Gusman. 
Lembaga eksekutif berpusat pada presiden, wakil presiden, dan kabinet. Kabinet di Indonesia adalah Kabinet 
Presidensialsehingga para menteri bertanggung jawab kepada presiden dan tidak mewakili partai politik yang 
ada di parlemen. Meskipun demikian, Presiden saat ini yakni Susilo Bambang Yudhoyono yang diusung 
oleh Partai Demokrat juga menunjuk sejumlah pemimpin Partai Politik untuk duduk di kabinetnya. Tujuannya 
untuk menjaga stabilitas pemerintahan mengingat kuatnya posisi lembaga legislatif di Indonesia. Namun pos-pos 
penting dan strategis umumnya diisi oleh menteri tanpa portofolio partai (berasal dari seseorang yang 
dianggap ahli dalam bidangnya). 
Lembaga Yudikatif sejak masa reformasi dan adanya amandemen UUD 1945 dijalankan oleh Mahkamah 
Agung, Komisi Yudisial, dan Mahkamah Konstitusi, termasuk pengaturan administrasi para hakim. Meskipun 
demikian keberadaan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia tetap dipertahankan.
c. Pembagian administratif 
Indonesia saat ini terdiri dari 34 provinsi, lima di antaranya memiliki status yang berbeda (Aceh, Daerah 
Istimewa Yogyakarta, Papua Barat, Papua, dan DKI Jakarta). Provinsi dibagi menjadi 403 kabupaten dan 
98 kota yang dibagi lagi menjadi kecamatan dan lagi 
menjadi kelurahan, desa, gampong, kampung, nagari, pekon, atau istilah lain yang diakomodasi oleh Undang- 
Undang Republik Indonesia Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah. Tiap provinsi 
memilikiDPRD Provinsi dan gubernur; sementara kabupaten memiliki DPRD Kabupaten dan bupati; 
kemudian kota memiliki DPRD Kota dan wali kota; semuanya dipilih langsung oleh rakyat 
melalui Pemilu dan Pilkada. Bagaimanapun di Jakarta tidak terdapat DPR Kabupaten atau Kota, karena 
Kabupaten Administrasi dan Kota Administrasi di Jakarta bukanlah daerah otonom.
Provinsi Aceh, Daerah Istimewa Yogyakarta, Papua Barat, dan Papua memiliki hak istimewa legislatur yang 
lebih besar dan tingkat otonomi yang lebih tinggi dibandingkan provinsi lainnya. Contohnya, Aceh berhak 
membentuk sistem legal sendiri; pada tahun 2003, Aceh mulai menetapkan hukum Syariah. Yogyakarta 
mendapatkan status Daerah Istimewa sebagai pengakuan terhadap peran penting Yogyakarta dalam 
mendukung Indonesia selama Revolusi. Provinsi Papua, sebelumnya disebut Irian Jaya, mendapat status 
otonomi khusus tahun 2001. DKI Jakarta, adalah daerah khusus ibukota negara. Timor Portugis digabungkan 
ke dalam wilayah Indonesia dan menjadi provinsi Timor Timur pada 1979–1999, yang kemudian memisahkan 
diri melalui referendum menjadi Negara Timor Leste. 
Provinsi di Indonesia dan ibukotanya 
Sumatera 
 Aceh - Banda Aceh 
 Sumatera Utara - Medan 
 Sumatera Barat - Padang 
 Riau - Pekanbaru 
 Kepulauan Riau - Tanjungpinang 
 Jambi - Jambi 
 Sumatera Selatan - Palembang 
 Kepulauan Bangka Belitung - Pangkal Pinang 
 Bengkulu - Bengkulu 
 Lampung - Bandar Lampung 
Jawa 
Kalimantan 
 Kalimantan Barat - Pontianak 
 Kalimantan Tengah - Palangka Raya 
 Kalimantan Selatan - Banjarmasin 
 Kalimantan Timur - Samarinda 
 Kalimantan Utara - Tanjung Selor 
Sulawesi 
 Sulawesi Utara - Manado 
 Gorontalo - Gorontalo 
 Sulawesi Tengah - Palu 
 Sulawesi Barat - Mamuju 
 Sulawesi Selatan - Makassar
 Daerah Khusus Ibukota Jakarta 
 Banten - Serang 
 Jawa Barat - Bandung 
 Jawa Tengah - Semarang 
 Daerah Istimewa Yogyakarta - Yogyakarta 
 Jawa Timur - Surabaya 
Kepulauan Nusa Tenggara 
 Bali - Denpasar 
 Nusa Tenggara Barat - Mataram 
 Nusa Tenggara Timur - Kupang 
d.Geografis 
 Sulawesi Tenggara - Kendari 
Kepulauan Maluku 
 Maluku - Ambon 
 Maluku Utara - Sofifi 
Papua 
 Papua Barat - Manokwari 
 Papua - Jayapura
Air terjun Madakaripuradi Taman Nasional Bromo Tengger Semeru,Lumbang, Probolinggo,Jawa Timur. 
Indonesia adalah negara kepulauan di Asia Tenggara yang memiliki 13.487 pulau besar dan kecil, 
sekitar 6.000 di antaranya tidak berpenghuni, yang menyebar disekitar khatulistiwa, yang memberikan cuaca 
tropis. Posisi Indonesia terletak pada koordinat 6°LU - 11°08'LS dan dari 95°'BT - 141°45'BT serta terletak di 
antara dua benua yaitu benua Asia dan benuaAustralia/Oseania. 
Wilayah Indonesia terbentang sepanjang 3.977 mil di antara Samudra Hindia dan Samudra Pasifik. Luas 
daratan Indonesia adalah 1.922.570 km² dan luas perairannya 3.257.483 km². Pulau terpadat penduduknya 
adalah pulau Jawa, dimana setengah populasi Indonesia bermukim. Indonesia terdiri dari 5 pulau besar, 
yaitu: Jawa dengan luas 132.107 km², Sumateradengan luas 473.606 km², Kalimantan dengan luas 
539.460 km², Sulawesi dengan luas 189.216 km², dan Papua dengan luas 421.981 km². Batas wilayah 
Indonesia diukur dari kepulauan dengan menggunakan territorial laut: 12 mil laut serta zona ekonomi 
eksklusif: 200mil laut, searah penjuru mata angin, yaitu: 
Utara 
Negara Malaysia dengan perbatasan sepanjang 1.782 km, Singapura, Filipina, danLaut Tiongkok 
Selatan 
Selatan Negara Australia, Timor Leste, dan Samudra Indonesia 
Barat Samudra Indonesia
Timur Negara Papua Nugini dengan perbatasan sepanjang 820 km, Timor Leste, danSamudra Pasifik 
Sumber daya alam 
Sumber daya alam Indonesia berupa minyak bumi, timah, gas alam, nikel, kayu, bauksit, tanah subur, batu 
bara, emas, danperak dengan pembagian lahan terdiri dari tanah pertanian sebesar 
10%, perkebunan sebesar 7%, padang rumput sebesar 7%, hutan dan daerah berhutan sebesar 62%, dan 
lainnya sebesar 14% dengan lahan irigasi seluas 45.970 km. 
e. Pendidikan 
Sesuai dengan konstitusi yang berlaku, yaitu berdasarkan UUD 1945 pasal 31 ayat 4 dan Undang- 
Undang nomor 20 tahun 2003 tentang sistem pendidikan nasional, bahwa pemerintah Indonesia baik pusat 
maupun daerah mesti mengalokasikan anggaran untuk pendidikan sebesar 20% dari APBN dan APBD di luar 
gaji pendidik dan biaya kedinasan. Namun pada tahun 2007 alokasi yang disediakan tersebut baru sekitar 
17.2 %, jauh lebih rendah dibandingkan dengan negara Malaysia,Thailand dan Filipina yang telah 
mengalokasikan anggaran untuk pendidikan lebih dari 28 %.
f.Ekonomi 
Peta yang menunjukkan Produk Domestik Regional Bruto per kapita provinsi-provinsi Indonesia pada tahun 2008 atas harga berlaku. PDRB 
per kapita provinsiKalimantan Timur mencapai Rp.100 juta manakala PDRB per kapita Maluku,Maluku Utara, dan Nusa Tenggara 
Timur kurang dari Rap.5 juta. 
Lebih dari Rp.100 juta 
Rp.50 juta ++ - Rp.100 juta 
Rp.40 juta ++ - Rp.50 juta 
Rp.30 juta ++ - Rp.40 juta 
Rp.20 juta ++ - Rp.30 juta 
Rp.10 juta ++ - Rp.20 juta 
Rp.5 juta ++ - Rp.10 juta 
Kurang dari Rp.5 juta 
Sistem ekonomi Indonesia awalnya didukung dengan diluncurkannya Oeang Repoeblik Indonesia (ORI) yang 
menjadi mata uang pertama Republik Indonesia, yang selanjutnya berganti menjadi Rupiah. 
Pada masa pemerintahan Orde Lama, Indonesia tidak seutuhnya mengadaptasi sistem ekonomi kapitalis, 
namun juga memadukannya dengan nasionalisme ekonomi. Pemerintah yang belum berpengalaman, masih
ikut campur tangan ke dalam beberapa kegiatan produksi yang berpengaruh bagi masyarakat banyak. Hal 
tersebut, ditambah pula kemelut politik, mengakibatkan terjadinya ketidakstabilan pada ekonomi negara. 
(Uang rupiah.) 
Pemerintahaan Orde Baru segera menerapkan disiplin ekonomi yang bertujuan menekan inflasi, menstabilkan 
mata uang, penjadualan ulang hutang luar negeri, dan berusaha menarik bantuan dan investasi asing. Pada 
era tahun 1970-an hargaminyak bumi yang meningkat menyebabkan melonjaknya nilai ekspor, dan memicu 
tingkat pertumbuhan ekonomi rata-rata yang tinggi sebesar 7% antara tahun 1968 sampai 1981. Reformasi 
ekonomi lebih lanjut menjelang akhir tahun 1980-an, antara lain berupa deregulasi sektor keuangan dan 
pelemahan nilai rupiah yang terkendali, selanjutnya mengalirkan investasi asing ke Indonesia khususnya pada 
industri-industri berorientasi ekspor pada antara tahun 1989 sampai 1997 Ekonomi Indonesia mengalami 
kemunduran pada akhir tahun 1990-an akibat krisis ekonomi yang melanda sebagian besar Asia pada saat 
itu, yang disertai pula berakhirnya masa Orde Baru dengan pengunduran diri Presiden Soeharto tanggal 21 
Mei 1998. 
Saat ini ekonomi Indonesia telah cukup stabil. Pertumbuhan PDB Indonesia tahun 2004 dan 2005 melebihi 
5% dan diperkirakan akan terus berlanjut.[40] Namun, dampak pertumbuhan itu belum cukup besar dalam
memengaruhi tingkat pengangguran, yaitu sebesar 9,75%. Perkiraan tahun 2006, sebanyak 17,8% 
masyarakat hidup di bawah garis kemiskinan, dan terdapat 49,0% masyarakat yang hidup dengan 
penghasilan kurang dari AS$ 2 per hari. 
Indonesia mempunyai sumber daya alam yang besar di luar Jawa, termasuk minyak mentah, gas 
alam, timah, tembaga, danemas. Indonesia pengekspor gas alam terbesar kedua di dunia, meski akhir-akhir 
ini ia telah mulai menjadi pengimpor bersih minyak mentah. Hasil pertanian yang utama 
termasuk beras, teh, kopi, rempah-rempah, dan karet. Sektor jasaadalah penyumbang terbesar PDB, yang 
mencapai 45,3% untuk PDB 2005. Sedangkan sektor industri menyumbang 40,7%, dan sektor 
pertanian menyumbang 14,0%. Meskipun demikian, sektor pertanian mempekerjakan lebih banyak orang 
daripada sektor-sektor lainnya, yaitu 44,3% dari 95 juta orang tenaga kerja. Sektor jasa mempekerjakan 
36,9%, dan sisanya sektor industri sebesar 18,8%. 
Rekan perdagangan terbesar Indonesia adalah Jepang, Amerika Serikat, dan negara-negara jirannya 
yaitu Malaysia,Singapura dan Australia. 
Meski kaya akan sumber daya alam dan manusia, Indonesia masih menghadapi masalah besar dalam bidang 
kemiskinan yang sebagian besar disebabkan oleh korupsi yang merajalela dalam pemerintahan. 
Lembaga Transparency Internationalmenempatkan Indonesia sebagai peringkat ke-143 dari 180 negara 
dalam Indeks Persepsi Korupsi, yang dikeluarkannya pada tahun 2007.
g. Peringkat internasional 
Organisasi Nama Survey Peringkat 
Heritage Foundation/The Wall Street Journal Indeks Kebebasan Ekonomi 110 dari 157 
The Economist Indeks Kualitas Hidup 71 dari 111 
Reporters Without Borders Indeks Kebebasan Pers 103 dari 168 
Transparency International Indeks Persepsi Korupsi 143 dari 179 
United Nations Development Programme Indeks Pembangunan Manusia 108 dari 177 
Forum Ekonomi Dunia Laporan Daya Saing Global 51 dari 122
h.Demografi 
(Kepadatan penduduk Indonesia menurut Sensus 2010) 
Menurut sensus penduduk 2000, Indonesia memiliki populasi sekitar 206 juta,[54] dan diperkirakan pada tahun 
2006 berpenduduk 222 juta. 130 juta (lebih dari 50%) tinggal di Pulau Jawa yang merupakan pulau 
berpenduduk terbanyak sekaligus pulau dimana ibukota Jakarta berada. Sebagian besar (95%) penduduk 
Indonesia adalah Bangsa Austronesia, dan terdapat juga kelompok-kelompok suku Melanesia, Polinesia, 
dan Mikronesia terutama di Indonesia bagian Timur. Banyak penduduk Indonesia yang menyatakan dirinya 
sebagai bagian dari kelompok suku yang lebih spesifik, yang dibagi menurut bahasa dan asal daerah, 
misalnya Jawa, Sunda, Madura, Batak, dan Minangkabau. 
Selain itu juga ada penduduk pendatang yang jumlahnya minoritas di antaranya adalah etnis Tionghoa, India, 
dan Arab. Mereka sudah lama datang ke Nusantara melalui perdagangan sejak abad ke 8 M dan menetap 
menjadi bagian dari Nusantara. Di Indonesia terdapat sekitar 4 juta populasi etnis Tionghoa. Angka ini 
berbeda-beda karena hanya pada tahun 1930 dan 2000 pemerintah melakukan sensus dengan menggolong-
golongkan masyarakat Indonesia ke dalam suku bangsa dan keturunannya. 
Kota Provinsi Populasi Kota Provinsi Populasi 
1 Jakarta DKI Jakarta 9.989.550 
2 Surabaya Jawa Timur 2.813.847 8 Semarang Jawa Tengah 1.555.984 
3 Bandung Jawa Barat 2.536.649 9 Palembang 
Indonesia 
7 Depok Jawa Barat 1.738.570 
(Kota-kota besar di Indonesia) 
Sumatera 
Selatan 
1.763.475 
4 Bekasi Jawa Barat 2.098.805 10 Makassar 
Sulawesi 
Selatan 
1.338.663 
5 Medan 
Sumatera 
Utara 
2.097.610 11 
Tangerang 
Selatan 
Banten 1.290.322 
6 Tangerang Banten 1.798.601 12 Batam 
Kepulauan 
Riau 
1.153.860
Islam adalah agama mayoritas yang dipeluk oleh sekitar 85,2% penduduk Indonesia, yang menjadikan 
Indonesia negara dengan penduduk muslim terbanyak di dunia. Sisanya 
beragama Protestan (8,9%), Katolik (3%), Hindu (1,8%), Buddha(0,8%), dan lain-lain (0,3%). Selain agama-agama 
tersebut, pemerintah Indonesia juga secara resmi mengakui Konghucu. 
Kebanyakan penduduk Indonesia bertutur dalam bahasa daerah sebagai bahasa ibu, namun bahasa 
resmi negara, yaitubahasa Indonesia, diajarkan di seluruh sekolah-sekolah di negara ini dan dikuasai oleh 
hampir seluruh penduduk Indonesia.
i.Kebudayaan 
Pertunjukan 
Wayang kulit warisan budaya Jawa. 
Indonesia memiliki sekitar 300 kelompok etnis, tiap etnis memiliki warisan budaya yang berkembang 
selama berabad-abad, dipengaruhi oleh kebudayaan India, Arab, Tiongkok, Eropa, dan termasuk kebudayaan 
sendiri yaitu Melayu. Contohnya tarian Jawa dan Bali tradisional memiliki aspek budaya dan mitologi Hindu, 
seperti wayang kulit yang menampilkan kisah-kisah tentang kejadian mitologis 
Hindu Ramayana dan Baratayuda. Banyak juga seni tari yang berisikan nilai-nilai Islam. Beberapa di 
antaranya dapat ditemukan di daerah Sumatera seperti tari Ratéb Meuseukat dan tari Seudati dari Aceh. 
Seni pantun, gurindam, dan sebagainya dari pelbagai daerah seperti pantun Melayu, dan pantun-pantun 
lainnya acapkali dipergunakan dalam acara-acara tertentu yaitu perhelatan, pentas seni, dan lain-lain.
Busana 
Seorang gadisPalembang tengah mengenakan Songket, salah satu busana tradisional Indonesia. 
Di bidang busana warisan budaya yang terkenal di seluruh dunia adalah kerajinan batik. Beberapa daerah 
yang terkenal akan industri batik 
meliputi Yogyakarta, Surakarta, Cirebon,Pandeglang, Garut, Tasikmalaya dan juga Pekalongan. Kerajinan 
batik ini pun diklaim oleh negara lain dengan industri batiknya.[59] Busana asli Indonesia 
dari Sabang sampai Meraukelainnya dapat dikenali dari ciri-cirinya yang dikenakan di setiap daerah antara 
lain baju kurungdengan songketnya dari Sumatera Barat (Minangkabau), kain ulos dari Sumatera 
Utara(Batak), busana kebaya, busana khas Dayak di Kalimantan, baju bodo dari Sulawesi Selatan, busana 
berkoteka dari Papua dan sebagainya.
Arsitektur 
Lukisan Candi Prambanan yang berasal dari masa pemerintahanRaffles. 
Arsitektur Indonesia mencerminkan keanekaragaman budaya,sejarah, dan geografi yang membentuk 
Indonesia seutuhnya. Kaum penyerang, penjajah, penyebar agama, pedagang, dan saudagar membawa 
perubahan budaya dengan memberi dampak pada gaya dan teknik bangunan. Tradisionalnya, pengaruh 
arsitektur asing yang paling kuat adalah dari India. Tetapi, Tiongkok, Arab, dan sejak abad ke-19 pengaruh 
Eropa menjadi cukup dominan. 
Ciri khas arsitektur Indonesia kuno masih dapat dilihat melalui rumah-rumah adat dan/atau istana-istana 
kerajaan dari tiap-tiap provinsi. Taman Mini Indonesia Indah, salah satu objek wisata di Jakarta yang menjadi 
miniatur Indonesia, menampilkan keanekaragaman arsitektur Indonesia itu. Beberapa bangunan khas 
Indonesia misalnya Rumah Gadang, Monumen Nasional, dan Bangunan Fakultas Teknik Sipil dan 
Perencanaan di Institut Teknologi Bandung.
Olahraga 
Maria Kristin Yulianti(merah), peraih medaliperunggu pada Olimpiade Beijing 2008. 
Olahraga yang paling populer di Indonesia adalah bulu tangkis dan sepak bola; Liga Super Indonesia adalah 
liga klub sepak bola utama di Indonesia. Olahraga tradisional termasuk sepak takraw dan karapan 
sapi di Madura. Di wilayah dengan sejarah perang antar suku, kontes pertarungan diadakan, 
seperti caci di Flores, dan pasola di Sumba. Pencak silat adalah seni bela diri yang unik yang berasal dari 
wilayah Indonesia. Seni bela diri ini kadang-kadang ditampilkan pada acara-acara pertunjukkan yang 
biasanya diikuti dengan musik tradisional Indonesia berupa gamelan dan seni musik tradisional lainnya sesuai 
dengan daerah asalnya. Olahraga di Indonesia biasanya berorientasi pada pria dan olahraga spektator sering 
berhubungan dengan judi yang ilegal di Indonesia. 
Di ajang kompetisi multi cabang, prestasi atlet-atlet Indonesia tidak terlalu mengesankan. DiOlimpiade, 
prestasi terbaik Indonesia diraih pada saat Olimpiade 1992, dimana Indonesia menduduki peringkat 24 
dengan meraih 2 emas 2 perak dan 1 perunggu, kelima medali tersebut diraih melalui cabang bulu tangkis.
Pada era 1960 hingga 2000, Indonesia merajaibulu tangkis. Atlet-atlet putra Indonesia seperti Rudi 
Hartono, Liem Swie King, Icuk Sugiarto,Alan Budikusuma, Ricky Subagja, dan Rexy Mainaky merajai 
kejuaraan-kejuaraan dunia. Rudi Hartono yang dianggap sebagai maestro bulu tangkis dunia, menjadi 
juara All England terbanyak sepanjang sejarah perbulutangkisan Indonesia. Ia meraih 8 gelar juara, dengan 7 
gelar diraihnya secara berturut-turut. Selain bulu tangkis, atlet-atlet tinju Indonesia juga mampu meraih gelar 
juara dunia, seperti Elyas Pical, Nico Thomas[61], dan Chris John. 
Seni musik 
Seni musik di Indonesia, baik tradisional maupun modern sangat banyak terbentang 
dari Sabang hingga Merauke. Setiap provinsi di Indonesia memiliki musik tradisional dengan ciri khasnya 
tersendiri. Musik tradisional termasuk juga keroncongyang berasal dari keturunan Portugis di 
daerah Tugu, Jakarta,[63] yang dikenal oleh semua rakyat Indonesia bahkan hingga ke mancanegara. Ada 
juga musik yang merakyat di Indonesia yang dikenal dengan nama dangdut yaitu musik beraliran Melayu 
modern yang dipengaruhi oleh musik India sehingga musik dangdut ini sangat berbeda dengan musik 
tradisional Melayu yang sebenarnya, seperti musik Melayu Deli, Melayu Riau, dan sebagainya.
Alat musik tradisional yang merupakan alat musik khas Indonesia memiliki banyak ragam dari pelbagai 
daerah di Indonesia, namun banyak pula dari alat musik tradisional Indonesia 'dicuri' oleh negara lain[64] untuk 
kepentingan penambahan budaya dan seni musiknya sendiri dengan mematenkan hak cipta seni budaya dari 
Indonesia. Alat musik tradisional Indonesia antara lain meliputi: 
 Angklung 
 Bende 
 Calung 
 Dermenan 
 Gamelan 
 Gandang Tabuik 
 Gendang Bali 
 Gondang Batak 
 Gong Kemada 
 Gong Lambus 
 Jidor 
 Kecapi Suling 
 Kulcapi Batak 
 Kendang Jawa 
 Kenong 
 Kulintang 
 Rebab 
 Rebana 
 Saluang 
 Saron 
 Sasando 
 Serunai 
 Seurune Kale 
 Suling Lembang 
 Sulim Batak 
 Suling Sunda 
 Talempong 
 Tanggetong 
 Tifa, dan sebagainya 
Boga 
Beberapa makanan Indonesia: sotoayam, sate kerang, telor pindang, perkedel dan es teh manis. 
Masakan Indonesia bervariasi bergantung pada wilayahnya. Nasi adalah makanan pokok dan dihidangkan 
dengan lauk daging dan sayur. Bumbu (terutama cabai), santan, ikan, dan ayam adalah bahan yang penting.
Sepanjang sejarah, Indonesia telah menjadi tempat perdagangan antara dua benua. Ini menyebabkan 
terbawanya banyak bumbu, bahan makanan dan teknik memasak dari bangsa Melayu sendiri, India, Timur 
tengah, Tionghoa, dan Eropa. Semua ini bercampur dengan ciri khas makanan Indonesia tradisional, 
menghasilkan banyak keanekaragaman yang tidak ditemukan di daerah lain. Bahkan 
bangsa Spanyol dan Portugis, telah mendahului bangsaBelanda dengan membawa banyak produk dari dunia 
baru ke Indonesia. 
Sambal, sate, bakso, soto, dan nasi goreng merupakan beberapa contoh makanan yang biasa dimakan 
masyarakat Indonesia setiap hari. Selain disajikan di warung atau restoran, terdapat pula aneka makanan 
khas Indonesia yang dijual oleh para pedagang keliling menggunakan gerobak atau pikulan. Pedagang ini 
menyajikan bubur ayam, mie ayam, mi bakso, mi goreng, nasi goreng, aneka macam soto, siomay, sate, nasi 
uduk, dan lain-lain. 
Rumah makan Padang yang menyajikan nasi Padang, yaitu nasi disajikan bersama aneka lauk-pauk 
Masakan Padang, mudah ditemui di berbagai kota di Indonesia. Selain itu Warung Tegal yang 
menyajikan masakan Jawa khas Tegal dengan harga yang terjangkau juga tersebar luas. Nasi 
rames atau nasi campur yang berisi nasi beserta lauk atau sayur pilihan dijual di warung nasi di tempat-tempat 
umum, seperti stasiun kereta api, pasar, dan terminal bus. Di Daerah Istimewa Yogyakarta dan 
sekitarnya dikenal nasi kucing sebagai nasi rames yang berukuran kecil dengan harga murah, nasi kucing 
sering dijual di atas angkringan, sejenis warung kaki lima. Penganan kecil semisal kue-kue banyak dijual di 
pasar tradisional. Kue-kue tersebut biasanya berbahan dasar beras, ketan, ubi kayu, ubi jalar, terigu, atau 
sagu.
Perfilman 
Poster film Tjoet Nja' Dhien (1988), film tentang pahlawan nasional Indonesia asal Aceh. 
Film pertama yang diproduksi pertama kalinya di nusantara adalah film bisu tahun 1926 yang 
berjudul Loetoeng Kasaroeng dan dibuat oleh sutradara Belanda G. Kruger dan L. Heuveldorp pada zaman 
HindiaBelanda. Film ini dibuat dengan aktor lokal oleh Perusahaan Film Jawa NV diBandung dan muncul 
pertama kalinya pada tanggal 31 Desember, 1926 di teater Elite and Majestic, Bandung. Setelah itu, lebih dari 
2.200 film diproduksi. Di masa awal kemerdekaan, sineas-sineas Indonesia belum banyak bermunculan. Di 
antara sineas yang ada, Usmar Ismailmerupakan salah satu sutradara paling produktif, dengan film 
pertamanya Harta Karun (1949). Namun kemudian film pertama yang secara resmi diakui sebagai film
pertama Indonesia sebagai negara berkedaulatan adalah film Darah dan Doa (1950) yang disutradarai Usmar 
Ismail. Dekade 1970 hingga 2000-an, Arizal muncul sebagai sutradara film paling produktif. Tak kurang dari 
52 buah film dan 8 judul sinetron dengan 1.196 episode telah dihasilkannya. 
Popularitas industri film Indonesia memuncak pada tahun 1980-an dan mendominasi bioskop di 
Indonesia, meskipun kepopulerannya berkurang pada awal tahun 1990-an. Antara tahun 2000 hingga 2005, 
jumlah film Indonesia yang dirilis setiap tahun meningkat. Film Laskar Pelangi (2008) yang diangkat dari novel 
karya Andrea Hirata menjadi film dengan pendapatan tertinggi sepanjang sejarah perfilman Indonesia saat ini. 
Kesusastraan 
Bukti tulisan tertua di Indonesia adalah berbagai prasasti berbahasa Sanskerta pada abad ke-5 Masehi. 
Figur penting dalam sastra modern Indonesia termasuk: pengarang Belanda Multatuli yang mengkritik 
perlakuan Belanda terhadap Indonesia selama zaman penjajahan Belanda; Muhammad 
Yamin dan Hamka yang merupakan penulis dan politikus pra-kemerdekaan; dan Pramoedya Ananta Toer, 
pembuat novel Indonesia yang paling terkenal. Selain novel, sastra tulis Indonesia juga berupa puisi, pantun, 
dan sajak. Chairil Anwar merupakan penulis puisi Indonesia yang paling ternama. Banyak orang Indonesia 
memiliki tradisi lisan yang kuat, yang membantu mendefinisikan dan memelihara identitas budaya 
mereka. Kebebasan pers di Indonesia meningkat setelah berakhirnya kekuasaan Presiden Soeharto. 
Stasiun televisitermasuk sepuluh stasiun televisi swasta nasional, dan jaringan daerah yang bersaing dengan 
stasiun televisi negeri TVRI.Stasiun radio swasta menyiarkan berita mereka dan program penyiaran asing. 
Dilaporkan terdapat 20 juta pengguna internet di Indonesia pada tahun 2007. Penggunaan internet terbatas 
pada minoritas populasi, diperkirakan sekitar 8.5%.
Bahasa 
Indonesia hanya memiliki satu bahasa nasional atau bahasa negara, yakni Bahasa Indonesia. Campur 
tangan negara terhadap bahasa nasional diselenggarakan melalui Badan Pengembangan dan Pembinaan 
Bahasa di bawah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. 
Indonesia memiliki lebih dari 721 bahasa daerah. Di antara ratusan bahasa daerah tersebut, yang paling 
banyak sebarannya adalah di Papua dan Kalimantan, sedangkan yang paling sedikit adalah di pulau Jawa. 
Menurut jumlah penuturnya, bahasa daerah yang paling banyak digunakan di Indonesia berturut-turut 
adalah: Jawa (80 juta penutur),Melayu- 
Indonesia, Sunda, Madura, Batak, Minangkabau, Bugis, Aceh, Bali, Banjar. 
Bahasa Inggris sebagai bahasa internasional telah diperkenalkan oleh pemerintah Indonesia kepada para 
pelajar mulai jenjang pendidikan dasar. Meski demikian, dengan berbagai alasan terdapat upaya untuk 
menghapus pelajaran bahasa Inggris di tingkat sekolah dasar. 
Bagi penganut agama Islam yang menjadi kaum mayoritas di Indonesia, bahasa Arab adalah bahasa asing 
yang memiliki kedudukan khusus, karena harus dipraktikkan dalam ibadah harian tertentu, misalnya salat. 
Meskipun demikian, bahasa Arab tidak menjadi bahasa pergaulan umum sejak periode awal keberadaannya 
di Indonesia.
Penutup 
Demikian yang dapat kami paparkan mengenai materi yang menjadi pokok bahasan dalam makalah ini, 
tentunya masih banyak kekurangan dan kelemahannya, kerena terbatasnya pengetahuan dan kurangnya 
rujukan atau referensi yang ada hubungannya dengan judul makalah ini. 
Penulis banyak berharap para pembaca yang budiman dusi memberikan kritik dan saran yang 
membangun kepada penulis demi sempurnanya makalah ini dan dan penulisan makalah di kesempatan-kesempatan 
berikutnya. Semoga makalah ini berguna bagi penulis pada khususnya juga para pembaca 
yang budiman pada umumnya.

More Related Content

Viewers also liked

LA FÒRMULA DE L'ÈXIT - Susana Artó - www.confiaconsulting.com
LA FÒRMULA DE L'ÈXIT - Susana Artó - www.confiaconsulting.comLA FÒRMULA DE L'ÈXIT - Susana Artó - www.confiaconsulting.com
LA FÒRMULA DE L'ÈXIT - Susana Artó - www.confiaconsulting.comCentea Infonómics
 
Las estaciones del año
Las estaciones del añoLas estaciones del año
Las estaciones del añoNatyVidal46
 
Pp awp presentation_d1
Pp awp presentation_d1Pp awp presentation_d1
Pp awp presentation_d1Kristin Cerda
 
Vocabulary movie stars
Vocabulary movie starsVocabulary movie stars
Vocabulary movie starspatpen55
 
บทที่ 3 HERB & HEALTH
บทที่ 3 HERB & HEALTHบทที่ 3 HERB & HEALTH
บทที่ 3 HERB & HEALTHChinRae FunFun
 
บทที่ 1 HERB & HEALTH
บทที่ 1 HERB & HEALTHบทที่ 1 HERB & HEALTH
บทที่ 1 HERB & HEALTHChinRae FunFun
 
asiapalndemo
asiapalndemoasiapalndemo
asiapalndemoJoshua Lo
 
My biography
My biographyMy biography
My biographyangel1220
 
A Guide To Creating Curiosity Gaps In Social Media
A Guide To Creating Curiosity Gaps In Social MediaA Guide To Creating Curiosity Gaps In Social Media
A Guide To Creating Curiosity Gaps In Social MediaGermano Silveira
 

Viewers also liked (15)

Makalah desi
Makalah desiMakalah desi
Makalah desi
 
Diktat apresiasi-puisi
Diktat apresiasi-puisiDiktat apresiasi-puisi
Diktat apresiasi-puisi
 
LA FÒRMULA DE L'ÈXIT - Susana Artó - www.confiaconsulting.com
LA FÒRMULA DE L'ÈXIT - Susana Artó - www.confiaconsulting.comLA FÒRMULA DE L'ÈXIT - Susana Artó - www.confiaconsulting.com
LA FÒRMULA DE L'ÈXIT - Susana Artó - www.confiaconsulting.com
 
Las estaciones del año
Las estaciones del añoLas estaciones del año
Las estaciones del año
 
Term paper in asci 30 copy
Term paper in asci 30   copyTerm paper in asci 30   copy
Term paper in asci 30 copy
 
Pp awp presentation_d1
Pp awp presentation_d1Pp awp presentation_d1
Pp awp presentation_d1
 
Question 4
Question 4Question 4
Question 4
 
Sap basis slide . pp
Sap basis slide . ppSap basis slide . pp
Sap basis slide . pp
 
Vocabulary movie stars
Vocabulary movie starsVocabulary movie stars
Vocabulary movie stars
 
บทที่ 3 HERB & HEALTH
บทที่ 3 HERB & HEALTHบทที่ 3 HERB & HEALTH
บทที่ 3 HERB & HEALTH
 
บทที่ 1 HERB & HEALTH
บทที่ 1 HERB & HEALTHบทที่ 1 HERB & HEALTH
บทที่ 1 HERB & HEALTH
 
asiapalndemo
asiapalndemoasiapalndemo
asiapalndemo
 
My biography
My biographyMy biography
My biography
 
A Guide To Creating Curiosity Gaps In Social Media
A Guide To Creating Curiosity Gaps In Social MediaA Guide To Creating Curiosity Gaps In Social Media
A Guide To Creating Curiosity Gaps In Social Media
 
Home based business
Home based businessHome based business
Home based business
 

Similar to Negara Maju dan Berkembang: Rusia dan Indonesia

Bab 5. Peristiwa Kontemporer Dunia.pptx
Bab 5. Peristiwa Kontemporer Dunia.pptxBab 5. Peristiwa Kontemporer Dunia.pptx
Bab 5. Peristiwa Kontemporer Dunia.pptxrun2san
 
MAKALAH TRAGEDI MINGGU BERDARAH ATAU REVOLUSI 1905.docx
MAKALAH TRAGEDI MINGGU BERDARAH ATAU REVOLUSI 1905.docxMAKALAH TRAGEDI MINGGU BERDARAH ATAU REVOLUSI 1905.docx
MAKALAH TRAGEDI MINGGU BERDARAH ATAU REVOLUSI 1905.docxRahmat Hidayat
 
NEGARA RUSIA.pptx
NEGARA RUSIA.pptxNEGARA RUSIA.pptx
NEGARA RUSIA.pptxNinadiyah1
 
3. Perpecahan Uni Soviet.pdf
3. Perpecahan Uni Soviet.pdf3. Perpecahan Uni Soviet.pdf
3. Perpecahan Uni Soviet.pdfDevitaWijayanti1
 
PPT sejarah peminatan - revolusi rusia
PPT sejarah peminatan - revolusi rusiaPPT sejarah peminatan - revolusi rusia
PPT sejarah peminatan - revolusi rusiaErika N. D
 
pptsejarapp-revolusirusia-180929142058.pdf
pptsejarapp-revolusirusia-180929142058.pdfpptsejarapp-revolusirusia-180929142058.pdf
pptsejarapp-revolusirusia-180929142058.pdfDedeSopianmaulana
 
1.perang dunia i
1.perang dunia i1.perang dunia i
1.perang dunia iRessa
 
Konflik Yugoslavia
Konflik YugoslaviaKonflik Yugoslavia
Konflik YugoslaviaRMadjid
 
PPT KELAAS 11 (REVOLUSI RUSIA DAN REVOLUSI INDONESIA).pptx
PPT KELAAS 11 (REVOLUSI RUSIA DAN REVOLUSI INDONESIA).pptxPPT KELAAS 11 (REVOLUSI RUSIA DAN REVOLUSI INDONESIA).pptx
PPT KELAAS 11 (REVOLUSI RUSIA DAN REVOLUSI INDONESIA).pptxMuhammadJuari
 
bersatunya jerman dan runtuhnya paktawarsawa
bersatunya jerman dan runtuhnya paktawarsawabersatunya jerman dan runtuhnya paktawarsawa
bersatunya jerman dan runtuhnya paktawarsawaRakha Al
 

Similar to Negara Maju dan Berkembang: Rusia dan Indonesia (16)

Bab 5. Peristiwa Kontemporer Dunia.pptx
Bab 5. Peristiwa Kontemporer Dunia.pptxBab 5. Peristiwa Kontemporer Dunia.pptx
Bab 5. Peristiwa Kontemporer Dunia.pptx
 
MAKALAH TRAGEDI MINGGU BERDARAH ATAU REVOLUSI 1905.docx
MAKALAH TRAGEDI MINGGU BERDARAH ATAU REVOLUSI 1905.docxMAKALAH TRAGEDI MINGGU BERDARAH ATAU REVOLUSI 1905.docx
MAKALAH TRAGEDI MINGGU BERDARAH ATAU REVOLUSI 1905.docx
 
REVOLUSI RUSIA
REVOLUSI RUSIAREVOLUSI RUSIA
REVOLUSI RUSIA
 
NEGARA RUSIA.pptx
NEGARA RUSIA.pptxNEGARA RUSIA.pptx
NEGARA RUSIA.pptx
 
3. Perpecahan Uni Soviet.pdf
3. Perpecahan Uni Soviet.pdf3. Perpecahan Uni Soviet.pdf
3. Perpecahan Uni Soviet.pdf
 
PPT sejarah peminatan - revolusi rusia
PPT sejarah peminatan - revolusi rusiaPPT sejarah peminatan - revolusi rusia
PPT sejarah peminatan - revolusi rusia
 
pptsejarapp-revolusirusia-180929142058.pdf
pptsejarapp-revolusirusia-180929142058.pdfpptsejarapp-revolusirusia-180929142058.pdf
pptsejarapp-revolusirusia-180929142058.pdf
 
1.perang dunia i
1.perang dunia i1.perang dunia i
1.perang dunia i
 
Konflik Yugoslavia
Konflik YugoslaviaKonflik Yugoslavia
Konflik Yugoslavia
 
Bab 6 russia
Bab 6 russiaBab 6 russia
Bab 6 russia
 
PPT KELAAS 11 (REVOLUSI RUSIA DAN REVOLUSI INDONESIA).pptx
PPT KELAAS 11 (REVOLUSI RUSIA DAN REVOLUSI INDONESIA).pptxPPT KELAAS 11 (REVOLUSI RUSIA DAN REVOLUSI INDONESIA).pptx
PPT KELAAS 11 (REVOLUSI RUSIA DAN REVOLUSI INDONESIA).pptx
 
bersatunya jerman dan runtuhnya paktawarsawa
bersatunya jerman dan runtuhnya paktawarsawabersatunya jerman dan runtuhnya paktawarsawa
bersatunya jerman dan runtuhnya paktawarsawa
 
Revolusi Rusia
Revolusi RusiaRevolusi Rusia
Revolusi Rusia
 
abad 20 BAB I.pdf
abad 20 BAB I.pdfabad 20 BAB I.pdf
abad 20 BAB I.pdf
 
Bangkitnya rusia
Bangkitnya rusiaBangkitnya rusia
Bangkitnya rusia
 
Bangkitnya rusias
Bangkitnya rusiasBangkitnya rusias
Bangkitnya rusias
 

More from Bagas Ar-Rosyd

Daftar riwayat hidup model baru
Daftar  riwayat  hidup model  baru Daftar  riwayat  hidup model  baru
Daftar riwayat hidup model baru Bagas Ar-Rosyd
 
Gambar setting wi fi rumah
Gambar setting  wi fi   rumahGambar setting  wi fi   rumah
Gambar setting wi fi rumahBagas Ar-Rosyd
 
Kak seto home scooling seri 2
Kak  seto  home  scooling  seri  2Kak  seto  home  scooling  seri  2
Kak seto home scooling seri 2Bagas Ar-Rosyd
 
Soal dan pembahasan perbandingan senilai dan berbalik nilai
Soal dan pembahasan perbandingan senilai dan berbalik nilaiSoal dan pembahasan perbandingan senilai dan berbalik nilai
Soal dan pembahasan perbandingan senilai dan berbalik nilaiBagas Ar-Rosyd
 
Bagaimana cara menghitung uang pesangon
Bagaimana cara menghitung uang pesangonBagaimana cara menghitung uang pesangon
Bagaimana cara menghitung uang pesangonBagas Ar-Rosyd
 
Perhitungan persentase tabungan dan koperasi.doc jadi 2
Perhitungan persentase tabungan dan koperasi.doc   jadi  2Perhitungan persentase tabungan dan koperasi.doc   jadi  2
Perhitungan persentase tabungan dan koperasi.doc jadi 2Bagas Ar-Rosyd
 
Perhitungan persentase tabungan dan koperasi.
Perhitungan persentase tabungan dan koperasi.Perhitungan persentase tabungan dan koperasi.
Perhitungan persentase tabungan dan koperasi.Bagas Ar-Rosyd
 
Ringkasan materi ips smp kelas 7 sampai 9
Ringkasan materi ips smp kelas 7 sampai 9    Ringkasan materi ips smp kelas 7 sampai 9
Ringkasan materi ips smp kelas 7 sampai 9 Bagas Ar-Rosyd
 
pembahasan Mat kls 8 lat 8.1 smp kelas 8 sem 2
pembahasan Mat  kls  8  lat  8.1  smp kelas 8 sem 2pembahasan Mat  kls  8  lat  8.1  smp kelas 8 sem 2
pembahasan Mat kls 8 lat 8.1 smp kelas 8 sem 2Bagas Ar-Rosyd
 
Menyimak fungsi perpustakaan
Menyimak fungsi perpustakaanMenyimak fungsi perpustakaan
Menyimak fungsi perpustakaanBagas Ar-Rosyd
 
Ips terpadu smp kelas 7 contoh uas ganjil LENGKAP
Ips terpadu smp kelas 7 contoh uas ganjil  LENGKAPIps terpadu smp kelas 7 contoh uas ganjil  LENGKAP
Ips terpadu smp kelas 7 contoh uas ganjil LENGKAPBagas Ar-Rosyd
 
Al ma'tsurat sughra jadi 2
Al ma'tsurat sughra jadi  2Al ma'tsurat sughra jadi  2
Al ma'tsurat sughra jadi 2Bagas Ar-Rosyd
 
Di jepang ada perusahaan yang akan mengerjakannya untukmu
Di jepang ada perusahaan yang akan mengerjakannya untukmuDi jepang ada perusahaan yang akan mengerjakannya untukmu
Di jepang ada perusahaan yang akan mengerjakannya untukmuBagas Ar-Rosyd
 
Menghentikan perangkat lunak perusak browser munculan atau iklan yang tidak...
Menghentikan perangkat lunak perusak browser  munculan  atau iklan yang tidak...Menghentikan perangkat lunak perusak browser  munculan  atau iklan yang tidak...
Menghentikan perangkat lunak perusak browser munculan atau iklan yang tidak...Bagas Ar-Rosyd
 
Motor mesin pengering berputar pelan jadi 2
Motor mesin pengering berputar pelan   jadi   2Motor mesin pengering berputar pelan   jadi   2
Motor mesin pengering berputar pelan jadi 2Bagas Ar-Rosyd
 
Materi praktikum kelas ix jadi 1
Materi praktikum kelas ix  jadi  1Materi praktikum kelas ix  jadi  1
Materi praktikum kelas ix jadi 1Bagas Ar-Rosyd
 
Hak untuk mendapatkanpekerjaan.
Hak untuk mendapatkanpekerjaan.Hak untuk mendapatkanpekerjaan.
Hak untuk mendapatkanpekerjaan.Bagas Ar-Rosyd
 
Materi praktikum kelas ix jadi 3
Materi praktikum kelas ix   jadi   3Materi praktikum kelas ix   jadi   3
Materi praktikum kelas ix jadi 3Bagas Ar-Rosyd
 

More from Bagas Ar-Rosyd (20)

Daftar riwayat hidup model baru
Daftar  riwayat  hidup model  baru Daftar  riwayat  hidup model  baru
Daftar riwayat hidup model baru
 
Gambar setting wi fi rumah
Gambar setting  wi fi   rumahGambar setting  wi fi   rumah
Gambar setting wi fi rumah
 
Kak seto home scooling seri 2
Kak  seto  home  scooling  seri  2Kak  seto  home  scooling  seri  2
Kak seto home scooling seri 2
 
Seting suara
Seting  suaraSeting  suara
Seting suara
 
Soal dan pembahasan perbandingan senilai dan berbalik nilai
Soal dan pembahasan perbandingan senilai dan berbalik nilaiSoal dan pembahasan perbandingan senilai dan berbalik nilai
Soal dan pembahasan perbandingan senilai dan berbalik nilai
 
Bagaimana cara menghitung uang pesangon
Bagaimana cara menghitung uang pesangonBagaimana cara menghitung uang pesangon
Bagaimana cara menghitung uang pesangon
 
Perhitungan persentase tabungan dan koperasi.doc jadi 2
Perhitungan persentase tabungan dan koperasi.doc   jadi  2Perhitungan persentase tabungan dan koperasi.doc   jadi  2
Perhitungan persentase tabungan dan koperasi.doc jadi 2
 
Perhitungan persentase tabungan dan koperasi.
Perhitungan persentase tabungan dan koperasi.Perhitungan persentase tabungan dan koperasi.
Perhitungan persentase tabungan dan koperasi.
 
Ringkasan materi ips smp kelas 7 sampai 9
Ringkasan materi ips smp kelas 7 sampai 9    Ringkasan materi ips smp kelas 7 sampai 9
Ringkasan materi ips smp kelas 7 sampai 9
 
pembahasan Mat kls 8 lat 8.1 smp kelas 8 sem 2
pembahasan Mat  kls  8  lat  8.1  smp kelas 8 sem 2pembahasan Mat  kls  8  lat  8.1  smp kelas 8 sem 2
pembahasan Mat kls 8 lat 8.1 smp kelas 8 sem 2
 
Menyimak fungsi perpustakaan
Menyimak fungsi perpustakaanMenyimak fungsi perpustakaan
Menyimak fungsi perpustakaan
 
Ips terpadu smp kelas 7 contoh uas ganjil LENGKAP
Ips terpadu smp kelas 7 contoh uas ganjil  LENGKAPIps terpadu smp kelas 7 contoh uas ganjil  LENGKAP
Ips terpadu smp kelas 7 contoh uas ganjil LENGKAP
 
Al ma'tsurat sughra jadi 2
Al ma'tsurat sughra jadi  2Al ma'tsurat sughra jadi  2
Al ma'tsurat sughra jadi 2
 
Di jepang ada perusahaan yang akan mengerjakannya untukmu
Di jepang ada perusahaan yang akan mengerjakannya untukmuDi jepang ada perusahaan yang akan mengerjakannya untukmu
Di jepang ada perusahaan yang akan mengerjakannya untukmu
 
Menghentikan perangkat lunak perusak browser munculan atau iklan yang tidak...
Menghentikan perangkat lunak perusak browser  munculan  atau iklan yang tidak...Menghentikan perangkat lunak perusak browser  munculan  atau iklan yang tidak...
Menghentikan perangkat lunak perusak browser munculan atau iklan yang tidak...
 
Motor mesin pengering berputar pelan jadi 2
Motor mesin pengering berputar pelan   jadi   2Motor mesin pengering berputar pelan   jadi   2
Motor mesin pengering berputar pelan jadi 2
 
Filter air KOTOR
Filter    air KOTORFilter    air KOTOR
Filter air KOTOR
 
Materi praktikum kelas ix jadi 1
Materi praktikum kelas ix  jadi  1Materi praktikum kelas ix  jadi  1
Materi praktikum kelas ix jadi 1
 
Hak untuk mendapatkanpekerjaan.
Hak untuk mendapatkanpekerjaan.Hak untuk mendapatkanpekerjaan.
Hak untuk mendapatkanpekerjaan.
 
Materi praktikum kelas ix jadi 3
Materi praktikum kelas ix   jadi   3Materi praktikum kelas ix   jadi   3
Materi praktikum kelas ix jadi 3
 

Recently uploaded

PERAN PERAWAT DALAM PEMERIKSAAN PENUNJANG.pptx
PERAN PERAWAT DALAM PEMERIKSAAN PENUNJANG.pptxPERAN PERAWAT DALAM PEMERIKSAAN PENUNJANG.pptx
PERAN PERAWAT DALAM PEMERIKSAAN PENUNJANG.pptxRizkyPratiwi19
 
Sesi 1_PPT Ruang Kolaborasi Modul 1.3 _ ke 1_PGP Angkatan 10.pptx
Sesi 1_PPT Ruang Kolaborasi Modul 1.3 _ ke 1_PGP Angkatan 10.pptxSesi 1_PPT Ruang Kolaborasi Modul 1.3 _ ke 1_PGP Angkatan 10.pptx
Sesi 1_PPT Ruang Kolaborasi Modul 1.3 _ ke 1_PGP Angkatan 10.pptxSovyOktavianti
 
REFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdf
REFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdfREFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdf
REFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdfirwanabidin08
 
MAKALAH KELOMPOK 7 ADMINISTRASI LAYANAN KHUSUS.pdf
MAKALAH KELOMPOK 7 ADMINISTRASI LAYANAN KHUSUS.pdfMAKALAH KELOMPOK 7 ADMINISTRASI LAYANAN KHUSUS.pdf
MAKALAH KELOMPOK 7 ADMINISTRASI LAYANAN KHUSUS.pdfChananMfd
 
PPT Penjumlahan Bersusun Kelas 1 Sekolah Dasar
PPT Penjumlahan Bersusun Kelas 1 Sekolah DasarPPT Penjumlahan Bersusun Kelas 1 Sekolah Dasar
PPT Penjumlahan Bersusun Kelas 1 Sekolah Dasarrenihartanti
 
Latsol TWK Nasionalisme untuk masuk CPNS
Latsol TWK Nasionalisme untuk masuk CPNSLatsol TWK Nasionalisme untuk masuk CPNS
Latsol TWK Nasionalisme untuk masuk CPNSdheaprs
 
RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) &...
RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) &...RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) &...
RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) &...Kanaidi ken
 
1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...
1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...
1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...MetalinaSimanjuntak1
 
ppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.ppt
ppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.pptppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.ppt
ppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.pptAgusRahmat39
 
Sosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi Selatan
Sosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi SelatanSosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi Selatan
Sosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi Selatanssuser963292
 
Refleksi Mandiri Modul 1.3 - KANVAS BAGJA.pptx.pptx
Refleksi Mandiri Modul 1.3 - KANVAS BAGJA.pptx.pptxRefleksi Mandiri Modul 1.3 - KANVAS BAGJA.pptx.pptx
Refleksi Mandiri Modul 1.3 - KANVAS BAGJA.pptx.pptxIrfanAudah1
 
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptArkhaRega1
 
Hiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa
HiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaHiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa
Hiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaafarmasipejatentimur
 
POWER POINT MODUL 1 PEBI4223 (PENDIDIKAN LINGKUNGAN HIDUP)
POWER POINT MODUL 1 PEBI4223 (PENDIDIKAN LINGKUNGAN HIDUP)POWER POINT MODUL 1 PEBI4223 (PENDIDIKAN LINGKUNGAN HIDUP)
POWER POINT MODUL 1 PEBI4223 (PENDIDIKAN LINGKUNGAN HIDUP)PUNGKYBUDIPANGESTU1
 
Modul Ajar Pendidikan Pancasila Kelas 5 Fase C
Modul Ajar Pendidikan Pancasila Kelas 5 Fase CModul Ajar Pendidikan Pancasila Kelas 5 Fase C
Modul Ajar Pendidikan Pancasila Kelas 5 Fase CAbdiera
 
vIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsx
vIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsxvIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsx
vIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsxsyahrulutama16
 
Contoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdf
Contoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdfContoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdf
Contoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdfCandraMegawati
 
Kontribusi Islam Dalam Pengembangan Peradaban Dunia - KELOMPOK 1.pptx
Kontribusi Islam Dalam Pengembangan Peradaban Dunia - KELOMPOK 1.pptxKontribusi Islam Dalam Pengembangan Peradaban Dunia - KELOMPOK 1.pptx
Kontribusi Islam Dalam Pengembangan Peradaban Dunia - KELOMPOK 1.pptxssuser50800a
 
Perumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptx
Perumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptxPerumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptx
Perumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptxadimulianta1
 
(NEW) Template Presentasi UGM 2 (2).pptx
(NEW) Template Presentasi UGM 2 (2).pptx(NEW) Template Presentasi UGM 2 (2).pptx
(NEW) Template Presentasi UGM 2 (2).pptxSirlyPutri1
 

Recently uploaded (20)

PERAN PERAWAT DALAM PEMERIKSAAN PENUNJANG.pptx
PERAN PERAWAT DALAM PEMERIKSAAN PENUNJANG.pptxPERAN PERAWAT DALAM PEMERIKSAAN PENUNJANG.pptx
PERAN PERAWAT DALAM PEMERIKSAAN PENUNJANG.pptx
 
Sesi 1_PPT Ruang Kolaborasi Modul 1.3 _ ke 1_PGP Angkatan 10.pptx
Sesi 1_PPT Ruang Kolaborasi Modul 1.3 _ ke 1_PGP Angkatan 10.pptxSesi 1_PPT Ruang Kolaborasi Modul 1.3 _ ke 1_PGP Angkatan 10.pptx
Sesi 1_PPT Ruang Kolaborasi Modul 1.3 _ ke 1_PGP Angkatan 10.pptx
 
REFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdf
REFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdfREFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdf
REFLEKSI MANDIRI_Prakarsa Perubahan BAGJA Modul 1.3.pdf
 
MAKALAH KELOMPOK 7 ADMINISTRASI LAYANAN KHUSUS.pdf
MAKALAH KELOMPOK 7 ADMINISTRASI LAYANAN KHUSUS.pdfMAKALAH KELOMPOK 7 ADMINISTRASI LAYANAN KHUSUS.pdf
MAKALAH KELOMPOK 7 ADMINISTRASI LAYANAN KHUSUS.pdf
 
PPT Penjumlahan Bersusun Kelas 1 Sekolah Dasar
PPT Penjumlahan Bersusun Kelas 1 Sekolah DasarPPT Penjumlahan Bersusun Kelas 1 Sekolah Dasar
PPT Penjumlahan Bersusun Kelas 1 Sekolah Dasar
 
Latsol TWK Nasionalisme untuk masuk CPNS
Latsol TWK Nasionalisme untuk masuk CPNSLatsol TWK Nasionalisme untuk masuk CPNS
Latsol TWK Nasionalisme untuk masuk CPNS
 
RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) &...
RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) &...RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) &...
RENCANA + Link2 Materi Pelatihan/BimTek "PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (PENGADAAN) &...
 
1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...
1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...
1.3.a.3. Mulai dari Diri - Modul 1.3 Refleksi 1 Imajinasiku tentang Murid di ...
 
ppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.ppt
ppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.pptppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.ppt
ppt-akhlak-tercela-foya-foya-riya-sumah-takabur-hasad asli.ppt
 
Sosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi Selatan
Sosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi SelatanSosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi Selatan
Sosialisasi PPDB SulSel tahun 2024 di Sulawesi Selatan
 
Refleksi Mandiri Modul 1.3 - KANVAS BAGJA.pptx.pptx
Refleksi Mandiri Modul 1.3 - KANVAS BAGJA.pptx.pptxRefleksi Mandiri Modul 1.3 - KANVAS BAGJA.pptx.pptx
Refleksi Mandiri Modul 1.3 - KANVAS BAGJA.pptx.pptx
 
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 pptppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
ppt-modul-6-pend-seni-di sd kelompok 2 ppt
 
Hiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa
HiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaHiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa
Hiperlipidemiaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa
 
POWER POINT MODUL 1 PEBI4223 (PENDIDIKAN LINGKUNGAN HIDUP)
POWER POINT MODUL 1 PEBI4223 (PENDIDIKAN LINGKUNGAN HIDUP)POWER POINT MODUL 1 PEBI4223 (PENDIDIKAN LINGKUNGAN HIDUP)
POWER POINT MODUL 1 PEBI4223 (PENDIDIKAN LINGKUNGAN HIDUP)
 
Modul Ajar Pendidikan Pancasila Kelas 5 Fase C
Modul Ajar Pendidikan Pancasila Kelas 5 Fase CModul Ajar Pendidikan Pancasila Kelas 5 Fase C
Modul Ajar Pendidikan Pancasila Kelas 5 Fase C
 
vIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsx
vIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsxvIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsx
vIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsx
 
Contoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdf
Contoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdfContoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdf
Contoh Laporan Observasi Pembelajaran Rekan Sejawat.pdf
 
Kontribusi Islam Dalam Pengembangan Peradaban Dunia - KELOMPOK 1.pptx
Kontribusi Islam Dalam Pengembangan Peradaban Dunia - KELOMPOK 1.pptxKontribusi Islam Dalam Pengembangan Peradaban Dunia - KELOMPOK 1.pptx
Kontribusi Islam Dalam Pengembangan Peradaban Dunia - KELOMPOK 1.pptx
 
Perumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptx
Perumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptxPerumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptx
Perumusan Visi dan Prakarsa Perubahan.pptx
 
(NEW) Template Presentasi UGM 2 (2).pptx
(NEW) Template Presentasi UGM 2 (2).pptx(NEW) Template Presentasi UGM 2 (2).pptx
(NEW) Template Presentasi UGM 2 (2).pptx
 

Negara Maju dan Berkembang: Rusia dan Indonesia

  • 1. Negara-Negara Maju dan Berkembang Rusia & Indonesia
  • 2. Kelompok 1 Andre P. Gibran Rizky Y. Darwan Rafialdi F. Sebastian Adhiya S. Gilang Bagas Idham
  • 3. KATA PENGANTAR Puji syukur kita panjatkan kepada Allah SWT karena berkat rahmat dan karuniaNya kami dapat menulis makalah ini, bagi yang membaca kami mohon maaf jika ada kekurangan dalam makalah ini. Kiranya dapat memberi saran dan kritik untuk kesempurnaan makalah ini. Semoga bermamfaat bagi kita semua. Akhirkata kami ucapkan banyak terima kasih.
  • 4. Daftar isi: *Kata pengantar A.Negara Rusia a. Sejarah……………………II b. Geografi ……………………III c. Politik dan pemerintahan ……IV d. Pembagian administrative…V e. Ekonomi ………………VI f. Batas-batas wilayah……VII g. Pendidikan ………………VIII h. Pertahanan keamanan………IX Militer Nuklir Peluncur luar angkasa i. Budaya………X Seni Rupa Seni Arsitektur Seni music Masakan j. Demografi……..XI Agama Bahasa
  • 5. Daftar isi: B. Republik Indonesia a.Etimologi……………………….XIII b. Sejarah awal…………………………..XIV c. Pembagian administrative………………XV d.Geografis………………………XVI e. Pendidikan…………………….XVII f.Ekonomi……………………..XVIII g. Peringkat internasional……………….XIX h.Demografi……………………..XX i.Kebudayaan……………………..XXI *Penutup………………………….XXII
  • 7.
  • 8. a.Sejarah Sejarah Rusia diawali dengan perpindahan bangsa-bangsa Skandinavia yang dikenal sebagai bangsa Varangia yang dipimpin oleh tokoh semilegendaris Rurik yang menyeberangi Laut Baltik serta pada tahun 862 M memasuki kota Novgorod dan memerintah di sana. Pada tahun 882 ia menguasai Kiev, kota Slavia yang berkembang menjadi pusat perdagangan antara Skandinavia dan Konstantinopel. Pada tahun 989 Vladimir I meluaskan wilayahnya hingga Kaukasus dan Laut Hitam serta mengambil ajaran Gereja Ortodoks Yunani. Kerajaan Kiev Rusia berakhir setelah serangan Mongol pada tahun 1237 oleh Batu Khan, cucu Genghis Khan. Selanjutnya bangsa Mongol dikalahkan oleh Dimitri Donskoy pada tahun 1380 dengan kemenangan di Kulikovo. Kemudian daerah-daerah yang tercerai berai disatukan kembali oleh Ivan IV; ia menaklukan Kazan (1552), Astrakhan (1516) serta menguasai Siberia. Pemerintahan dilanjutkan oleh penerusnya sampai wangsa Romanov naik tahta yang diawali dengan diangkatnya oleh Michael Romanov sebagai Tsar (1613). Dinasti Romanov berkuasa selama 304 tahun hingga tahun 1917 dengan Tsar Nikolai II sebagai tsar terakhir. Pada bulan Februari 1917 dibentuk Pemerintahan Sementara di bawah Pangeran Lyvov dan Alexander Kerensky sampai 25 Oktober 1917, saat pemerintahan tersebut digantikan Pemerintahan Revolusi Bolshevik oleh Vladimir Ilyich Lenin. Pada periode selanjutnya, pemerintahan dilanjutkan secara diktator oleh Josef Stalin (1922) yang mewujudkan Uni Soviet (Soviet berarti Dewan) dengan bergabungnya negara-negara di sekitar Rusia. Pemerintahan Uni Soviet berakhir setelah pada tanggal 25 Desember 1991 Presiden Mikhail Gorbachev mengundurkan diri serta berkibarnya bendera tiga warna Rusia di Kremlin. Pemerintahan Rusia setelah keruntuhan Uni Soviet dikepalai oleh Boris Yeltsin yang mulai menjabat sejak tahun 1991. Perkembangan selanjutnya, Rusia diperintah oleh seorang mantan pejabat KGB yang tidak lain adalah Vladimir Putin yang berusaha mengembalikan citra Rusia sebagai negeri adidaya seperti layaknya Uni Soviet.
  • 9. b. Geografis Wilayah Rusia berada pada benua Eropa, khususnya Eropa Timur serta benua Asia di mana Pegunungan Ural menjadi batas antara kedua benua. Wilayah paling luas adalah Siberia yang umumnya beriklim tundra. Karena letaknya di belahan bumi yang paling utara, maka wilayah perairan Rusia umumnya tertutupi es dengan beberapa laut yang bebas es yakni Laut Barents, Laut Putih, Laut Kara, Laut Laptev dan Laut Siberia Timur yang merupakan bagian dari Arktik atau kutub utara, serta Laut Bering, Laut Okhotsk dan Laut Jepang yang merupakan bagian dari Samudra Pasifik. Iklim di kawasan Rusia adalah Tundra, yang sangat dingin. Rusia memiliki beberapa pulau, antara lain Novaya Zemlya, daratan Franz-Josef, kepulauan Siberia Baru, pulau Wrangel di Samudra Arktik, Kepulauan Kuril dan Sakhalin (yang masih dipersengketakan dengan Jepang). Rusia memiliki beberapa sungai, di antaranya Sungai Dnieper (perbatasan degan Ukraina) dan Sungai Volga. Selain itu terdapat Laut Kaspia serta Laut Hitam yang berbatasan dengan Turki. Melalui Selat Bosphorus dan Selat Dardanela, kapal-kapal Rusia dari Laut Hitam dapat berlayar menuju Laut Tengah dan Terusan Suez.
  • 10. c. Politik dan pemerintahan Jalan masuk menuju Senat Kremlin, bagian dari Kremlin dan kediaman resmi presiden Rusia Sampai tahun 1917 Rusia merupakan kerajaan/kekaisaran dengan seorang tsarsebagai kepala negara. Selama masih kerupakan kekaisaran, terutama pada masa Dinasti Romanov, Rusia mengalami persinggungan politik dengan negara-negaraEropa, di antaranya konflik dengan pemerintahan Perancis pimpinan Napoleon Bonaparte, Krisis Balkan karena menginginkan pelabuhan yang bebas dari es di Eropa yang dinamakan Politik Air Hangat, Penyatuan Pan Slavia serta sering mengalami pertempuran dengan Turki Usmani (Ottoman) Turki dalam memperebutkan wilayah Kaukasus dan Austria-Hungaria dalam Perang Dunia I. Akibat politik ini pula terjadi pertempuran dengan Jepang dan intervensi terhadap Tiongkok. Masa selanjutnya, politik Rusia dilebur dengan kepentingan Uni Soviet yang mengambil sikap independen bahkan menentang ketika terjadi penggulingan kekuasaan Mikhail Gorbachev oleh Gennady Yanayev menjelang keruntuhan Uni Soviet yang diprakarsai Presiden Boris Yeltsin. Pemerintahan dipegang oleh presiden yang berpusat di Kremlin serta perdana menteri yang bertanggung jawab terhaadap parlemen namun dengan peranan yang terbatas dibandingkan dengan Presiden. Sejak
  • 11. pembangkangan Wakil PresidenAleksander Ruskoi dan ketua parlemen asal Chechnya, Ruslan Khasbulatov, lembaga wakil presiden dihapus. Parlemen memiliki dua kamar, yakni Majelis Federal (Федеральное Собрание; Federalnoye Sobraniye) yang merupakan majelis tinggi dan majelis rendah yang dikenal dengan Duma. Karena Rusia merupakan negara federal yang memiliki berbagai macam etnis, setelah keruntuhan Uni Soviet, Rusia mengalami masalah separatisme. Ada beberapa kelompok etnis yang ingin memisahkan diri dan mengakibatkan krisis berlarut-larut, seperti di Chechnya dan Ingushetia. Rusia juga terancam atas perluasan NATO ke wilayah Eropa Timur. Kekhawatiran atas pemilihan di Ukraina, kerjasamanya dengan Belarus, ditambah degan tradisi di Rusia yang dianggap cocok dengan budaya sentralisasi, demokratisasi malah membuat harga diri Rusia merosot di mata dunia dan menimbulkan berbagai macam gejolak dan krisis berkepanjangan. Pemerintahan Rusia dapat dibagi menjadi: • Masa Tsar atau Kekaisaran • Masa Uni Soviet • Masa Kepresidenan Rusia Presiden Rusia: 1. Boris Yeltsin (1991-2000) 2. Vladimir Putin (2000-2008) 3. Dmitry Medvedev (2008-2012) 4. Vladimir Putin (2012-sekarang)
  • 12. d. Pembagian administrative Federasi Rusia terdiri dari 83 subjek federal, terdiri dari • 21 republik yang menikmati otonomi dalam skala besar dalam sebagian besar bidang serta dibagi sesuai etnis-etnis tertentu,otonomi secara nominal yang masing-masing memiliki konstitusisendiri, presiden, dan parlemen. Republik diizinkan untuk menetepkan bahasa aslinya sendiri di samping bahasa Rusia, tetapi diwakili oleh pemerintah di hubungan internasional. Republik berarti rumah bagi minoritas etnis di Rusia. Lihat : daftar republik di Rusia • 46 oblast (provinsi), merupakan jenis paling umum dari subyek federal dengan gubernur yang ditunjuk secara federal dan dipilih legislator secara local.lihat : daftar oblast di Rusia • 10 krai (wilayah), 9 krai/ teritori: secara umum sama seperti oblast otonom, desain territorial adalah sejarah, aslinya diberikan kepada daerah paling luar dan akhir juga pada divii administrative yang terdiri atas okrug otonom dan oblast otonom. Lihat :daftar krai di Rusia • 3 okrug (distrik otonom), aslinya entitas otonom dengan oblast dan krai dibuat berdasarkan etnis minoritas.status mereka diangkat ke subjek federal pada tahun 1990 dengan pengecualian oblast otonom Chukotka, semua oblast otonom masih secara administratif menjadi bagian.lihat : daftar okrug di Rusia dan satu oblast otonom. Selain itu, terdapat pula dua kota federal (Moskwa dan St. Petersburg).
  • 13. Ada pula pembagian berdasarkan distrik federal (federalny okrug), di mana Rusia dibagi menjadi delapan distrik federal. Distrik federal ini adalah jenjang antara pemerintah subjek dan pemerintah federal. Distrik ada 8, masing-masing diadministrasikan oleh seorang duta yang ditunjuk oleh presiden Rusia. Tidak seperti subjek federal, distrik federal bukan tingkat pemerintahan sub-nasional, tetapi tingkatan administrasi pemerintah federal. Duta distrik federal menjalankan hubungan antara subjek federal dan pemerintah. Bertanggung jawab mengawasi hubungan pemenuhan subjek federaldengan hukum federal . e. Ekonomi Rusia memiliki perindustrian yang cukup maju yang merupakan warisan dari masa pemerintahan Josef Stalin. Industri yang dikenal antara lain industri perlengkapan dan peralatan militer, misalnya industri pesawat tempur yang menghasilkan MiGdan Sukhoi serta helikopter, pesawat terbang, tank, rudal dan persenjataan ringan seperti senapan AK-47. Selain itu ada pula industri berat seperti industri baja, pertambangan mineral, batu bara dan minyak bumi. Rusia juga memiliki industri pertanian yang digalakkan Stalin dengan pertanian kolektifnya. Sekalipun merupakan negara industri yang tergabung G-8, Rusia masih berusaha mengatasi masalah ekonominya agar mampu menjadi negara adikuasa kembali seperti ketika masa Uni Soviet.
  • 14. f. Batas-batas wilayah Berlawanan arah jarum jam dari arah Barat Laut: • Berbatasan dengan Norwegia dan Finlandia • Berbatasan dengan negara-negara Baltik yakni Estonia dan Latviakemudian Belarus dan Ukraina • Laut Hitam, Georgia dan Azerbaijan • Laut Kaspia, Kazakhstan, Republik Rakyat Tiongkok, Mongolia danKorea Utara
  • 15. • Samudra Pasifik utara meliputi Laut Jepang, Laut Okhotsk, dan Selat Bering (dengan pulau Big Diomede atau Ostrov Ratmanov yang memiliki jarak beberapa mil dari pulau Little Diomede, bagian dari Alaska (Amerika Serikat) • Di sebelah utara dengan Samudra Arktik (Kutub Utara) Memiliki Oblast Kaliningrad dengan ibu kota Kaliningrad yang berbatasan dengan Polandia dan Lituania serta Laut Baltik. g.Pendidikan Sistem pendidikan di Rusia meliputi taman kanak-kanak (playgroup, sejak usia bayi 1 tahun sampai taman kanak-kanak lanjut sejak usia 3 tahun), sekolah menengah (sejak usia 7 tahun), "gimnasium" (semacam sekolah menengah dengan kurikulum yang lebih luas), sekolah dan sekolah kejuruan, perguruan tinggi (institut, universitas dan akademi). Sekolah menengah terdiri dari 3 tahun sekolah dasar, 6 tahun sekolah menengah utama dan 2 tahun sekolah menengah penuh. Ada sekolah menengah khusus di mana mata pelajaran tertentu diutamakan, misalnya bahasa, matematika, fisika dan lain-lain. Sejumlah perguruan tinggi mengikuti sistem Barat dan mempunyai dua peringkat: BA (4 tahun) dan MA (2 tahun) tetapi kebanyakannya tetap sesuai sistem lama yaitu tanpa gelar BA dan MA (para tamatan diberi kualifikasi saja, misalnya guru sekolah, penerjemah, insinyur dan lain-lain) dengan tempo pelajaran 5-6 tahun. Jumlah universitas negeri (1994) ialah lebih dari 40, disertai 80 universitas khusus (teknik, medis, keguruan, pertanian) yang dulu bertaraf institut saja dan lebih dari 30 universitas swasta.
  • 16. Pendidikan di semua tingkat bebas biaya (kecuali perguruan swasta). Perguruan di Rusia antara lain Universitas Negeri Kazan, Universitas Negeri Moskow, dan lain-lain. Tokoh pendidikan di Rusia yang terkenal adalah Dmitri Mendeleev. h. Pertahanan keamanan Militer Rusia mewarisi sebagian besar kekuatan militer Uni Soviet, namun kesulitan ekonomi yang melanda Rusia membuatnya kesulitan membiayai kekuatan militernya. Yang paling sulit dirasakan Angkatan Laut yang banyak membesituakan armadanya, termasuk kapal-kapal induknya sehingga saat ini hanya memiliki satu kapal saja. Setelah musibah kapal selam Kursk di Laut Barents pada tahun 2000, kekhawatiran berbagai pihak bahwa Angkatan Laut Rusia dalam waktu dekat akan musnah bertambah. Hal yang sama dialami oleh Angkatan Darat dan Angkatan Udara, namun keduanya tidak separah Angkatan Laut karena masih mengadakan riset untuk memperbaharui persenjataan yang dimilikinya meskipun tidak semaju Amerika Serikat maupun pada masa Uni Soviet. Nuklir Rusia masih memiliki persenjataan nuklir warisan Uni Soviet yang sebagian diduga dimiliki oleh negara-negara pecahan Uni Soviet yang tergabung dalam Persemakmuran negara-negara merdeka (CIS).
  • 17. Peluncur luar angkasa Uni Soviet memiliki stasiun peluncur ruang angkasa (kosmodrom) di Baikonur, namun kosmodrom tersebut saat ini berada di wilayah Kazakhstan setelah Uni Soviet bubar pada 1991. Penduduk wilayah ini merupakan campuran Rusia-Kazakhstan dan memiliki tingkat kriminalitas tertinggi. Untuk itu Rusia merasa perlu untuk mencarikan stasiun pengganti untuk kepentingan ruang angkasa baik kepentingan sipil, bisnis, dan militer. Pada masa Uni Soviet, terdapat dinas rahasia yang dikenal dengan nama KGB. Pada masa Presiden Boris Yeltsin dibentuk dinas keamanan yang bernama FSB. i. Budaya Rusia adalah negara multikultural yang dipengaruhi oleh berbagai macam budaya. Budaya dominan di sana adalah budayaGereja Ortodoks Yunani yang telah merasuk ke sendi-sendi kehidupan rakyat Rusia. Kebudayaan Slavia yang Ortodoks,Tatar yang Islam, suku Buryat yang nomaden, paganisme di Timur Jauh menambah keragaman di Rusia.
  • 18. Seni Rupa Seni rupa Rusia dapat dibagi menjadi:  Seni Ikonografi Tokoh : Andrei Rublev, Daniel Chyorny, Simeon Ushakov  Seni Lukis Tokoh yang paling terkenal : Vassilly Kandinsky Seni Arsitektur Telah diketahui Rusia bermula dari negara Novgorod Lalu ke masa Rus' Kiev. Namun arsitekturnya lebih berkembang lagi pada masa Vladimir-Suzdal, Keadipaten Agung Moskwa, Kekaisaran Rusia, Uni Sovyet, sampai sekarang, Federasi Rusia. Arsitektur Rusia terdiri dari:  Religioznye Postroiki atau Bangunan Keagamaan/ Религиозные Постройки, terdiri dari Gereja, Masjid, Kuil, Vihara, dan sebagainya. Pengaruh Ortodoks terlihat dari Katedral Santo Basil, Catedral of Chris the Saviour, dan sebagainya. Pengaruh muslim terlihat dari Masjid Qolsharif, Masjid Peringatan Seribu Tahun Islam, Masjid Nurullah dan lain-lain.Namun, di Kazan, tepatnya di Kazan Kremlin terdapat kolabrasi antara seni Kekristenan dan Islam yang unik bahkan satu-satunya di Rusia.  Grazhdanskaya Arxitektura atau seni arsitektur biasa. Seni musik Seni musik di Rusia berkembang mulai dari tradisional sampai masa modern. Berikut daftar perkembangan musik Rusia :  Musik Rakyat Rusia, tokoh : Nadezhda Plevitskaya, Lidya Ruslanova, Fyodor Shalypin, dan lain-lain.  Musik simfoni, tokoh :Mikhail Glinka, Nikolai Rimsky-Korsakov  Musik Jazz  Musik Rok Rusia, merupakan jenis seni modern di Rusia.
  • 19. Masakan Hidangan asli Rusia adalah sapi orloff, sapi Strogannof, ayam Kiev, Charlotte Russe, dari hasil kreasi koki Perancis. Masakan Rusia juga dipengaruhi Gereja Ortodoks. Orang Rusia membuat sup Shchi saat mereka berpuasa daging, saat natal mereka membuat Kutia, saat Paskah mereka membuat Paskha. Makanan lain adalah Khumis yang mereka pelajari dari orang Bashkir di Kirgizstan dan Kazakhstan. Sauerkraut dari fermentasi kubis yang akhirnya dipelajari oleh orang Tartar dari Tiongkok. Makanan lain ialah Kholodets, Kotleta, Pierogi, Okroshka, Kvas, dan vodka.
  • 20. j. Demografi Memiliki populasi sebesar 142 juta jiwa hingga menduduki peringkat 9 dalam tingkat populasi dunia membawa Rusia menjadi salah satu negara dengan tingkat populasi yang cukup tinggi. Uniknya, Rusia mempunyai kepadatan penduduk yang rendah karena luasnya yang besar. Kepadatan penduduk yang tertinggi berada di belahan Eropa Rusia, di kawasanPegunungan Ural dan di barat daya Siberia. Bagian tenggara Siberia yang bertemu dengan Samudra Pasifik jarang dihuni, sementara bagian selatannya adalah kawasan yang terpadat. Terdapat lebih dari 160 kelompok etnis dan suku-suku pribumi yang berbeda di Rusia. Menurut sensus tahun 2002, 79,8% penduduknya berasal dari suku Rusia, 3,8% suku Tatar, 2% suku Ukraina, 1,2 suku Bashkir, 1,1% suku Chuvash, 0,9% suku Chechen, 0,8% suku Armenia. 10,3% sisanya termasuk orang-orang yang tidak menyebutkan sukunya serta 0,56% suku Avar, 0,43% suku Azerbaijan, 0,56% suku Belarusia, suku Buryat, suku Han, suku Evenk, 0,14%Ingush, suku Inuit, Yahudi, 0,36% suku Kabardino, suku Kalmyk, 0.13% suku Karacay, suku Karelia, 0,45% suku Kazakh, 0,20% suku Komi, suku Korea, 0.42% suku Mari, suku Mordvin, suku Nenetse, 0,35%suku Ossetia, suku Polandia, 0,17% suku Tuvan, suku Udmurt, suku Uzbek, suku Yakut, dan lain-lain. Hampir seluruh dari kelompok-kelompok ini tinggal di kawasannya masing-masing; hanya suku Rusia yang dapat ditemukan dalam jumlah yang signifikan di seluruh kawasan di negara tersebut. Komposisi Etnis (2002) orang Rusia 79.8% Tatar 3.8% Ukraina 2.0% Bashkir 1.2% Chuvash 1.1% Chechen 0.9% Bangsa Armenia 0.8% Lain-lain/ tidak diketahui 10.4%
  • 21. Bahasa Bahasa Rusia adalah satu-satunya bahasa resmi negara, namun republik-republik di Rusia sering turut menetapkan bahasa daerah mereka sebagai bahasa resmi kedua di samping bahasa Rusia. Abjad Sirilik adalah satu-satunya bentuk tulisan resmi. Contohnya, Konstitusi Rusia memperbolehkan Tatarstan menetapkan bahasa Tatar. Bahasa Rusia juga merupakan bahasa Resmi di Perserikatan Bangsa-bangsa, kebanyakan buku di dunia ditulis dalam bahasa Inggris dan Bahasa Rusia Agama Gereja Ortodoks Rusia adalah agama Kristen yang paling dominan di Rusia yang membentuk sekitar 63-66% dari jumlah penduduk. Itu menjadikan Gereja Ortodoks Rusia menjadi agama dominan di Rusia .Bahkan,pada tahun 1997, Gereja ortodoks menjadi bagian warisan budaya Rusia. 95% Kristen di Rusia terdaftar dalam Gereja Ortodoks. Islam adalah agama terbesar kedua dengan persentase 5-6% atau sekitar 15-20 juta, namun itu terlihat terlalu banyak karena menurut Roman Silantyev hanya ada sekitar 7-9 juta orang. Agama-agama lainnya termasuk berbagai aliran Protestan, agama Yahudi,Katolik Roma, dan agama Buddha. Agama seseorang umumnya tergantung etnis masing-masing. Suku Rusia kebanyakan beragama Ortodoks sementara orang-orang keturunan kelompok Turki beragama Islam terutama di negara bagian/Republik Adygea, Kabardino-Balkaria, Nogai, Dagestan, Karachay-Cherkessia,dan Chechnya. Agama Buddha umumnya dianut oleh orang Buryatia, Tuva, dan Altai. Agama Shamanisme Altai dianut oleh orang Altai. Burkhanisme oleh orang di Republik Altai.
  • 22. B. Republik Indonesia Bendera Lambang
  • 23. Peta
  • 24. a.Etimologi Kata "Indonesia" berasal dari bahasa Yunani kuno yaitu Indos yang berarti "Hindia" dan nesos yang berarti "pulau". Jadi, kata Indonesia berarti wilayah Hindia kepulauan, atau kepulauan yang berada di Hindia, yang menunjukkan bahwa nama ini terbentuk jauh sebelum Indonesia menjadi negara berdaulat. Pada tahun 1850, George Earl, seorang etnologberkebangsaan Inggris, awalnya mengusulkan istilah Indunesia dan Malayunesia untuk penduduk "Kepulauan Hindia atau Kepulauan Melayu" Murid dari Earl, James Richardson Logan, menggunakan kata Indonesia sebagai sinonim dariKepulauan India. Namun, penulisan akademik Belanda di media Hindia Belanda tidak menggunakan kata Indonesia, tetapi istilah Kepulauan Melayu (Maleische Archipel); Hindia Timur Belanda (Nederlandsch Oost Indië), atau Hindia (Indië);Timur (de Oost); dan bahkan Insulinde (istilah ini diperkenalkan tahun 1860 dalam novel Max Havelaar (1859), ditulis olehMultatuli, mengenai kritik terhadap kolonialisme Belanda). Sejak tahun 1900, nama Indonesia menjadi lebih umum pada lingkungan akademik di luar Belanda, dan golongan nasionalis Indonesia menggunakannya untuk ekspresi politik. Adolf Bastian dari Universitas Berlin memasyarakatkan nama ini melalui buku Indonesien oder die Inseln des Malayischen Archipels, 1884-1894. Pelajar Indonesia pertama yang menggunakannya ialah Suwardi Suryaningrat (Ki Hajar Dewantara), yaitu ketika ia mendirikan kantor berita di Belanda yang bernamaIndonesisch Pers Bureau pada tahun 1913.
  • 25. b. Sejarah awal Peninggalan fosil-fosil Homo erectus, yang oleh antropolog juga dijuluki "Manusia Jawa", menimbulkan dugaan bahwa kepulauan Indonesia telah mulai berpenghuni pada antara dua juta sampai 500.000 tahun yang lalu.[13] Bangsa Austronesia, yang membentuk mayoritas penduduk pada saat ini, bermigrasi ke Asia Tenggara dari Taiwan. Mereka tiba di sekitar 2000 SM, dan menyebabkan bangsa Melanesia yang telah ada lebih dahulu di sana terdesak ke wilayah-wilayah yang jauh di timur kepulauan. Kondisi tempat yang ideal bagi pertanian, dan penguasaan atas cara bercocok tanam padisetidaknya sejak abad ke-8 SM, menyebabkan banyak perkampungan, kota, dan kerajaan-kerajaan kecil tumbuh berkembang dengan baik pada abad pertama masehi. Selain itu, Indonesia yang terletak di jalur perdagangan laut internasional dan antar pulau, telah menjadi jalur pelayaran antara India dan Tiongkok selama beberapa abad. Sejarah Indonesia selanjutnya mengalami banyak sekali pengaruh dari kegiatan perdagangan tersebut.
  • 26. Sejak abad ke-1 kapal dagang Indonesia telah berlayar jauh, bahkan sampai ke Afrika. Sebuah bagian dari relief kapal di candiBorobudur, k. 800 M. Di bawah pengaruh agama Hindu dan Buddha, beberapa kerajaan terbentuk di pulau Kalimantan, Sumatera, dan Jawa sejak abad ke-4 hingga abad ke-14.Kutai, merupakan kerajaan tertua di Nusantara yang berdiri pada abad ke-4 di hulu sungai Mahakam, Kalimantan Timur. Di wilayah barat pulau Jawa, pada abad ke-4 hingga abad ke-7 M berdiri kerajaan Tarumanegara. Pemerintahan Tarumanagara dilanjutkan oleh Kerajaan Sunda dari tahun 669 M sampai 1579 M. Pada abad ke-7 muncul kerajaan Malayu yang berpusat di Jambi, Sumatera.Sriwijaya mengalahkan Malayu dan muncul sebagai kerajaan maritim yang paling perkasa di Nusantara. Wilayah kekuasaannya meliputi Sumatera, Jawa, semenanjung Melayu, sekaligus mengontrol perdagangan di Selat Malaka, Selat Sunda, dan Laut Tiongkok Selatan. Di bawah pengaruh Sriwijaya, antara abad ke-8 dan ke-10 wangsa Syailendra dan Sanjaya berhasil mengembangkan kerajaan-kerajaan berbasis agrikultur di Jawa, dengan peninggalan bersejarahnya seperti candi Borobudur dan candi Prambanan. Di akhir abad ke-13, Majapahit berdiri di bagian timur pulau Jawa. Di bawah pimpinan mahapatih Gajah Mada, kekuasaannya meluas sampai hampir meliputi wilayah Indonesia kini; dan sering disebut "Zaman Keemasan" dalam sejarah Indonesia. Kedatangan pedagang-pedagang Arab dan Persia melalui Gujarat, India, kemudian membawa agama Islam. Selain itu pelaut-pelaut Tiongkok yang dipimpin oleh Laksamana Cheng Ho (Zheng He) yang beragama Islam, juga pernah menyinggahi wilayah ini pada awal abad ke-15. Para pedagang-pedagang ini juga menyebarkan agama Islam di beberapa wilayah Nusantara. Samudera Pasai yang berdiri pada tahun 1267, merupakan kerajaan Islam pertama di Indonesia
  • 27. ( Gedung MPR-DPR Dan Istana Negara, bagian dari Istana Kepresidenan Jakarta. ) indonesia menjalankan pemerintahan republik presidensialmultipartai yang demokratis. Seperti juga di negara-negara demokrasi lainnya, sistem politik di Indonesia didasarkan pada Trias Politika yaitu kekuasaan legislatif,eksekutif dan yudikatif. Kekuasaan legislatif dipegang oleh sebuah lembaga bernama Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR). MPR pernah menjadi lembaga tertinggi negara unikameral, namun setelahamandemen ke-4 MPR bukanlah lembaga tertinggi lagi, dan komposisi keanggotaannya juga berubah. MPR setelah amandemen UUD 1945, yaitu sejak 2004 menjelma menjadi lembaga bikameralyang terdiri dari 560 anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) yang merupakan wakil rakyat melalui Partai Politik, ditambah dengan 132 anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) yang merupakan wakil provinsi dari jalur independen. Anggota DPR dan DPD dipilih melalui pemilu dan dilantik untuk masa jabatan lima tahun. Sebelumnya, anggota MPR adalah seluruh anggota DPR ditambah utusan golongan dan TNI/Polri. MPR saat ini diketuai oleh Sidarto Danusubroto,
  • 28. menggantikan almarhum Taufiq Kiemas. DPR saat ini diketuai oleh Marzuki Alie, sedangkan DPD saat ini diketuai oleh Irman Gusman. Lembaga eksekutif berpusat pada presiden, wakil presiden, dan kabinet. Kabinet di Indonesia adalah Kabinet Presidensialsehingga para menteri bertanggung jawab kepada presiden dan tidak mewakili partai politik yang ada di parlemen. Meskipun demikian, Presiden saat ini yakni Susilo Bambang Yudhoyono yang diusung oleh Partai Demokrat juga menunjuk sejumlah pemimpin Partai Politik untuk duduk di kabinetnya. Tujuannya untuk menjaga stabilitas pemerintahan mengingat kuatnya posisi lembaga legislatif di Indonesia. Namun pos-pos penting dan strategis umumnya diisi oleh menteri tanpa portofolio partai (berasal dari seseorang yang dianggap ahli dalam bidangnya). Lembaga Yudikatif sejak masa reformasi dan adanya amandemen UUD 1945 dijalankan oleh Mahkamah Agung, Komisi Yudisial, dan Mahkamah Konstitusi, termasuk pengaturan administrasi para hakim. Meskipun demikian keberadaan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia tetap dipertahankan.
  • 29. c. Pembagian administratif Indonesia saat ini terdiri dari 34 provinsi, lima di antaranya memiliki status yang berbeda (Aceh, Daerah Istimewa Yogyakarta, Papua Barat, Papua, dan DKI Jakarta). Provinsi dibagi menjadi 403 kabupaten dan 98 kota yang dibagi lagi menjadi kecamatan dan lagi menjadi kelurahan, desa, gampong, kampung, nagari, pekon, atau istilah lain yang diakomodasi oleh Undang- Undang Republik Indonesia Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah. Tiap provinsi memilikiDPRD Provinsi dan gubernur; sementara kabupaten memiliki DPRD Kabupaten dan bupati; kemudian kota memiliki DPRD Kota dan wali kota; semuanya dipilih langsung oleh rakyat melalui Pemilu dan Pilkada. Bagaimanapun di Jakarta tidak terdapat DPR Kabupaten atau Kota, karena Kabupaten Administrasi dan Kota Administrasi di Jakarta bukanlah daerah otonom.
  • 30. Provinsi Aceh, Daerah Istimewa Yogyakarta, Papua Barat, dan Papua memiliki hak istimewa legislatur yang lebih besar dan tingkat otonomi yang lebih tinggi dibandingkan provinsi lainnya. Contohnya, Aceh berhak membentuk sistem legal sendiri; pada tahun 2003, Aceh mulai menetapkan hukum Syariah. Yogyakarta mendapatkan status Daerah Istimewa sebagai pengakuan terhadap peran penting Yogyakarta dalam mendukung Indonesia selama Revolusi. Provinsi Papua, sebelumnya disebut Irian Jaya, mendapat status otonomi khusus tahun 2001. DKI Jakarta, adalah daerah khusus ibukota negara. Timor Portugis digabungkan ke dalam wilayah Indonesia dan menjadi provinsi Timor Timur pada 1979–1999, yang kemudian memisahkan diri melalui referendum menjadi Negara Timor Leste. Provinsi di Indonesia dan ibukotanya Sumatera  Aceh - Banda Aceh  Sumatera Utara - Medan  Sumatera Barat - Padang  Riau - Pekanbaru  Kepulauan Riau - Tanjungpinang  Jambi - Jambi  Sumatera Selatan - Palembang  Kepulauan Bangka Belitung - Pangkal Pinang  Bengkulu - Bengkulu  Lampung - Bandar Lampung Jawa Kalimantan  Kalimantan Barat - Pontianak  Kalimantan Tengah - Palangka Raya  Kalimantan Selatan - Banjarmasin  Kalimantan Timur - Samarinda  Kalimantan Utara - Tanjung Selor Sulawesi  Sulawesi Utara - Manado  Gorontalo - Gorontalo  Sulawesi Tengah - Palu  Sulawesi Barat - Mamuju  Sulawesi Selatan - Makassar
  • 31.  Daerah Khusus Ibukota Jakarta  Banten - Serang  Jawa Barat - Bandung  Jawa Tengah - Semarang  Daerah Istimewa Yogyakarta - Yogyakarta  Jawa Timur - Surabaya Kepulauan Nusa Tenggara  Bali - Denpasar  Nusa Tenggara Barat - Mataram  Nusa Tenggara Timur - Kupang d.Geografis  Sulawesi Tenggara - Kendari Kepulauan Maluku  Maluku - Ambon  Maluku Utara - Sofifi Papua  Papua Barat - Manokwari  Papua - Jayapura
  • 32. Air terjun Madakaripuradi Taman Nasional Bromo Tengger Semeru,Lumbang, Probolinggo,Jawa Timur. Indonesia adalah negara kepulauan di Asia Tenggara yang memiliki 13.487 pulau besar dan kecil, sekitar 6.000 di antaranya tidak berpenghuni, yang menyebar disekitar khatulistiwa, yang memberikan cuaca tropis. Posisi Indonesia terletak pada koordinat 6°LU - 11°08'LS dan dari 95°'BT - 141°45'BT serta terletak di antara dua benua yaitu benua Asia dan benuaAustralia/Oseania. Wilayah Indonesia terbentang sepanjang 3.977 mil di antara Samudra Hindia dan Samudra Pasifik. Luas daratan Indonesia adalah 1.922.570 km² dan luas perairannya 3.257.483 km². Pulau terpadat penduduknya adalah pulau Jawa, dimana setengah populasi Indonesia bermukim. Indonesia terdiri dari 5 pulau besar, yaitu: Jawa dengan luas 132.107 km², Sumateradengan luas 473.606 km², Kalimantan dengan luas 539.460 km², Sulawesi dengan luas 189.216 km², dan Papua dengan luas 421.981 km². Batas wilayah Indonesia diukur dari kepulauan dengan menggunakan territorial laut: 12 mil laut serta zona ekonomi eksklusif: 200mil laut, searah penjuru mata angin, yaitu: Utara Negara Malaysia dengan perbatasan sepanjang 1.782 km, Singapura, Filipina, danLaut Tiongkok Selatan Selatan Negara Australia, Timor Leste, dan Samudra Indonesia Barat Samudra Indonesia
  • 33. Timur Negara Papua Nugini dengan perbatasan sepanjang 820 km, Timor Leste, danSamudra Pasifik Sumber daya alam Sumber daya alam Indonesia berupa minyak bumi, timah, gas alam, nikel, kayu, bauksit, tanah subur, batu bara, emas, danperak dengan pembagian lahan terdiri dari tanah pertanian sebesar 10%, perkebunan sebesar 7%, padang rumput sebesar 7%, hutan dan daerah berhutan sebesar 62%, dan lainnya sebesar 14% dengan lahan irigasi seluas 45.970 km. e. Pendidikan Sesuai dengan konstitusi yang berlaku, yaitu berdasarkan UUD 1945 pasal 31 ayat 4 dan Undang- Undang nomor 20 tahun 2003 tentang sistem pendidikan nasional, bahwa pemerintah Indonesia baik pusat maupun daerah mesti mengalokasikan anggaran untuk pendidikan sebesar 20% dari APBN dan APBD di luar gaji pendidik dan biaya kedinasan. Namun pada tahun 2007 alokasi yang disediakan tersebut baru sekitar 17.2 %, jauh lebih rendah dibandingkan dengan negara Malaysia,Thailand dan Filipina yang telah mengalokasikan anggaran untuk pendidikan lebih dari 28 %.
  • 34. f.Ekonomi Peta yang menunjukkan Produk Domestik Regional Bruto per kapita provinsi-provinsi Indonesia pada tahun 2008 atas harga berlaku. PDRB per kapita provinsiKalimantan Timur mencapai Rp.100 juta manakala PDRB per kapita Maluku,Maluku Utara, dan Nusa Tenggara Timur kurang dari Rap.5 juta. Lebih dari Rp.100 juta Rp.50 juta ++ - Rp.100 juta Rp.40 juta ++ - Rp.50 juta Rp.30 juta ++ - Rp.40 juta Rp.20 juta ++ - Rp.30 juta Rp.10 juta ++ - Rp.20 juta Rp.5 juta ++ - Rp.10 juta Kurang dari Rp.5 juta Sistem ekonomi Indonesia awalnya didukung dengan diluncurkannya Oeang Repoeblik Indonesia (ORI) yang menjadi mata uang pertama Republik Indonesia, yang selanjutnya berganti menjadi Rupiah. Pada masa pemerintahan Orde Lama, Indonesia tidak seutuhnya mengadaptasi sistem ekonomi kapitalis, namun juga memadukannya dengan nasionalisme ekonomi. Pemerintah yang belum berpengalaman, masih
  • 35. ikut campur tangan ke dalam beberapa kegiatan produksi yang berpengaruh bagi masyarakat banyak. Hal tersebut, ditambah pula kemelut politik, mengakibatkan terjadinya ketidakstabilan pada ekonomi negara. (Uang rupiah.) Pemerintahaan Orde Baru segera menerapkan disiplin ekonomi yang bertujuan menekan inflasi, menstabilkan mata uang, penjadualan ulang hutang luar negeri, dan berusaha menarik bantuan dan investasi asing. Pada era tahun 1970-an hargaminyak bumi yang meningkat menyebabkan melonjaknya nilai ekspor, dan memicu tingkat pertumbuhan ekonomi rata-rata yang tinggi sebesar 7% antara tahun 1968 sampai 1981. Reformasi ekonomi lebih lanjut menjelang akhir tahun 1980-an, antara lain berupa deregulasi sektor keuangan dan pelemahan nilai rupiah yang terkendali, selanjutnya mengalirkan investasi asing ke Indonesia khususnya pada industri-industri berorientasi ekspor pada antara tahun 1989 sampai 1997 Ekonomi Indonesia mengalami kemunduran pada akhir tahun 1990-an akibat krisis ekonomi yang melanda sebagian besar Asia pada saat itu, yang disertai pula berakhirnya masa Orde Baru dengan pengunduran diri Presiden Soeharto tanggal 21 Mei 1998. Saat ini ekonomi Indonesia telah cukup stabil. Pertumbuhan PDB Indonesia tahun 2004 dan 2005 melebihi 5% dan diperkirakan akan terus berlanjut.[40] Namun, dampak pertumbuhan itu belum cukup besar dalam
  • 36. memengaruhi tingkat pengangguran, yaitu sebesar 9,75%. Perkiraan tahun 2006, sebanyak 17,8% masyarakat hidup di bawah garis kemiskinan, dan terdapat 49,0% masyarakat yang hidup dengan penghasilan kurang dari AS$ 2 per hari. Indonesia mempunyai sumber daya alam yang besar di luar Jawa, termasuk minyak mentah, gas alam, timah, tembaga, danemas. Indonesia pengekspor gas alam terbesar kedua di dunia, meski akhir-akhir ini ia telah mulai menjadi pengimpor bersih minyak mentah. Hasil pertanian yang utama termasuk beras, teh, kopi, rempah-rempah, dan karet. Sektor jasaadalah penyumbang terbesar PDB, yang mencapai 45,3% untuk PDB 2005. Sedangkan sektor industri menyumbang 40,7%, dan sektor pertanian menyumbang 14,0%. Meskipun demikian, sektor pertanian mempekerjakan lebih banyak orang daripada sektor-sektor lainnya, yaitu 44,3% dari 95 juta orang tenaga kerja. Sektor jasa mempekerjakan 36,9%, dan sisanya sektor industri sebesar 18,8%. Rekan perdagangan terbesar Indonesia adalah Jepang, Amerika Serikat, dan negara-negara jirannya yaitu Malaysia,Singapura dan Australia. Meski kaya akan sumber daya alam dan manusia, Indonesia masih menghadapi masalah besar dalam bidang kemiskinan yang sebagian besar disebabkan oleh korupsi yang merajalela dalam pemerintahan. Lembaga Transparency Internationalmenempatkan Indonesia sebagai peringkat ke-143 dari 180 negara dalam Indeks Persepsi Korupsi, yang dikeluarkannya pada tahun 2007.
  • 37. g. Peringkat internasional Organisasi Nama Survey Peringkat Heritage Foundation/The Wall Street Journal Indeks Kebebasan Ekonomi 110 dari 157 The Economist Indeks Kualitas Hidup 71 dari 111 Reporters Without Borders Indeks Kebebasan Pers 103 dari 168 Transparency International Indeks Persepsi Korupsi 143 dari 179 United Nations Development Programme Indeks Pembangunan Manusia 108 dari 177 Forum Ekonomi Dunia Laporan Daya Saing Global 51 dari 122
  • 38. h.Demografi (Kepadatan penduduk Indonesia menurut Sensus 2010) Menurut sensus penduduk 2000, Indonesia memiliki populasi sekitar 206 juta,[54] dan diperkirakan pada tahun 2006 berpenduduk 222 juta. 130 juta (lebih dari 50%) tinggal di Pulau Jawa yang merupakan pulau berpenduduk terbanyak sekaligus pulau dimana ibukota Jakarta berada. Sebagian besar (95%) penduduk Indonesia adalah Bangsa Austronesia, dan terdapat juga kelompok-kelompok suku Melanesia, Polinesia, dan Mikronesia terutama di Indonesia bagian Timur. Banyak penduduk Indonesia yang menyatakan dirinya sebagai bagian dari kelompok suku yang lebih spesifik, yang dibagi menurut bahasa dan asal daerah, misalnya Jawa, Sunda, Madura, Batak, dan Minangkabau. Selain itu juga ada penduduk pendatang yang jumlahnya minoritas di antaranya adalah etnis Tionghoa, India, dan Arab. Mereka sudah lama datang ke Nusantara melalui perdagangan sejak abad ke 8 M dan menetap menjadi bagian dari Nusantara. Di Indonesia terdapat sekitar 4 juta populasi etnis Tionghoa. Angka ini berbeda-beda karena hanya pada tahun 1930 dan 2000 pemerintah melakukan sensus dengan menggolong-
  • 39. golongkan masyarakat Indonesia ke dalam suku bangsa dan keturunannya. Kota Provinsi Populasi Kota Provinsi Populasi 1 Jakarta DKI Jakarta 9.989.550 2 Surabaya Jawa Timur 2.813.847 8 Semarang Jawa Tengah 1.555.984 3 Bandung Jawa Barat 2.536.649 9 Palembang Indonesia 7 Depok Jawa Barat 1.738.570 (Kota-kota besar di Indonesia) Sumatera Selatan 1.763.475 4 Bekasi Jawa Barat 2.098.805 10 Makassar Sulawesi Selatan 1.338.663 5 Medan Sumatera Utara 2.097.610 11 Tangerang Selatan Banten 1.290.322 6 Tangerang Banten 1.798.601 12 Batam Kepulauan Riau 1.153.860
  • 40. Islam adalah agama mayoritas yang dipeluk oleh sekitar 85,2% penduduk Indonesia, yang menjadikan Indonesia negara dengan penduduk muslim terbanyak di dunia. Sisanya beragama Protestan (8,9%), Katolik (3%), Hindu (1,8%), Buddha(0,8%), dan lain-lain (0,3%). Selain agama-agama tersebut, pemerintah Indonesia juga secara resmi mengakui Konghucu. Kebanyakan penduduk Indonesia bertutur dalam bahasa daerah sebagai bahasa ibu, namun bahasa resmi negara, yaitubahasa Indonesia, diajarkan di seluruh sekolah-sekolah di negara ini dan dikuasai oleh hampir seluruh penduduk Indonesia.
  • 41. i.Kebudayaan Pertunjukan Wayang kulit warisan budaya Jawa. Indonesia memiliki sekitar 300 kelompok etnis, tiap etnis memiliki warisan budaya yang berkembang selama berabad-abad, dipengaruhi oleh kebudayaan India, Arab, Tiongkok, Eropa, dan termasuk kebudayaan sendiri yaitu Melayu. Contohnya tarian Jawa dan Bali tradisional memiliki aspek budaya dan mitologi Hindu, seperti wayang kulit yang menampilkan kisah-kisah tentang kejadian mitologis Hindu Ramayana dan Baratayuda. Banyak juga seni tari yang berisikan nilai-nilai Islam. Beberapa di antaranya dapat ditemukan di daerah Sumatera seperti tari Ratéb Meuseukat dan tari Seudati dari Aceh. Seni pantun, gurindam, dan sebagainya dari pelbagai daerah seperti pantun Melayu, dan pantun-pantun lainnya acapkali dipergunakan dalam acara-acara tertentu yaitu perhelatan, pentas seni, dan lain-lain.
  • 42. Busana Seorang gadisPalembang tengah mengenakan Songket, salah satu busana tradisional Indonesia. Di bidang busana warisan budaya yang terkenal di seluruh dunia adalah kerajinan batik. Beberapa daerah yang terkenal akan industri batik meliputi Yogyakarta, Surakarta, Cirebon,Pandeglang, Garut, Tasikmalaya dan juga Pekalongan. Kerajinan batik ini pun diklaim oleh negara lain dengan industri batiknya.[59] Busana asli Indonesia dari Sabang sampai Meraukelainnya dapat dikenali dari ciri-cirinya yang dikenakan di setiap daerah antara lain baju kurungdengan songketnya dari Sumatera Barat (Minangkabau), kain ulos dari Sumatera Utara(Batak), busana kebaya, busana khas Dayak di Kalimantan, baju bodo dari Sulawesi Selatan, busana berkoteka dari Papua dan sebagainya.
  • 43. Arsitektur Lukisan Candi Prambanan yang berasal dari masa pemerintahanRaffles. Arsitektur Indonesia mencerminkan keanekaragaman budaya,sejarah, dan geografi yang membentuk Indonesia seutuhnya. Kaum penyerang, penjajah, penyebar agama, pedagang, dan saudagar membawa perubahan budaya dengan memberi dampak pada gaya dan teknik bangunan. Tradisionalnya, pengaruh arsitektur asing yang paling kuat adalah dari India. Tetapi, Tiongkok, Arab, dan sejak abad ke-19 pengaruh Eropa menjadi cukup dominan. Ciri khas arsitektur Indonesia kuno masih dapat dilihat melalui rumah-rumah adat dan/atau istana-istana kerajaan dari tiap-tiap provinsi. Taman Mini Indonesia Indah, salah satu objek wisata di Jakarta yang menjadi miniatur Indonesia, menampilkan keanekaragaman arsitektur Indonesia itu. Beberapa bangunan khas Indonesia misalnya Rumah Gadang, Monumen Nasional, dan Bangunan Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan di Institut Teknologi Bandung.
  • 44. Olahraga Maria Kristin Yulianti(merah), peraih medaliperunggu pada Olimpiade Beijing 2008. Olahraga yang paling populer di Indonesia adalah bulu tangkis dan sepak bola; Liga Super Indonesia adalah liga klub sepak bola utama di Indonesia. Olahraga tradisional termasuk sepak takraw dan karapan sapi di Madura. Di wilayah dengan sejarah perang antar suku, kontes pertarungan diadakan, seperti caci di Flores, dan pasola di Sumba. Pencak silat adalah seni bela diri yang unik yang berasal dari wilayah Indonesia. Seni bela diri ini kadang-kadang ditampilkan pada acara-acara pertunjukkan yang biasanya diikuti dengan musik tradisional Indonesia berupa gamelan dan seni musik tradisional lainnya sesuai dengan daerah asalnya. Olahraga di Indonesia biasanya berorientasi pada pria dan olahraga spektator sering berhubungan dengan judi yang ilegal di Indonesia. Di ajang kompetisi multi cabang, prestasi atlet-atlet Indonesia tidak terlalu mengesankan. DiOlimpiade, prestasi terbaik Indonesia diraih pada saat Olimpiade 1992, dimana Indonesia menduduki peringkat 24 dengan meraih 2 emas 2 perak dan 1 perunggu, kelima medali tersebut diraih melalui cabang bulu tangkis.
  • 45. Pada era 1960 hingga 2000, Indonesia merajaibulu tangkis. Atlet-atlet putra Indonesia seperti Rudi Hartono, Liem Swie King, Icuk Sugiarto,Alan Budikusuma, Ricky Subagja, dan Rexy Mainaky merajai kejuaraan-kejuaraan dunia. Rudi Hartono yang dianggap sebagai maestro bulu tangkis dunia, menjadi juara All England terbanyak sepanjang sejarah perbulutangkisan Indonesia. Ia meraih 8 gelar juara, dengan 7 gelar diraihnya secara berturut-turut. Selain bulu tangkis, atlet-atlet tinju Indonesia juga mampu meraih gelar juara dunia, seperti Elyas Pical, Nico Thomas[61], dan Chris John. Seni musik Seni musik di Indonesia, baik tradisional maupun modern sangat banyak terbentang dari Sabang hingga Merauke. Setiap provinsi di Indonesia memiliki musik tradisional dengan ciri khasnya tersendiri. Musik tradisional termasuk juga keroncongyang berasal dari keturunan Portugis di daerah Tugu, Jakarta,[63] yang dikenal oleh semua rakyat Indonesia bahkan hingga ke mancanegara. Ada juga musik yang merakyat di Indonesia yang dikenal dengan nama dangdut yaitu musik beraliran Melayu modern yang dipengaruhi oleh musik India sehingga musik dangdut ini sangat berbeda dengan musik tradisional Melayu yang sebenarnya, seperti musik Melayu Deli, Melayu Riau, dan sebagainya.
  • 46. Alat musik tradisional yang merupakan alat musik khas Indonesia memiliki banyak ragam dari pelbagai daerah di Indonesia, namun banyak pula dari alat musik tradisional Indonesia 'dicuri' oleh negara lain[64] untuk kepentingan penambahan budaya dan seni musiknya sendiri dengan mematenkan hak cipta seni budaya dari Indonesia. Alat musik tradisional Indonesia antara lain meliputi:  Angklung  Bende  Calung  Dermenan  Gamelan  Gandang Tabuik  Gendang Bali  Gondang Batak  Gong Kemada  Gong Lambus  Jidor  Kecapi Suling  Kulcapi Batak  Kendang Jawa  Kenong  Kulintang  Rebab  Rebana  Saluang  Saron  Sasando  Serunai  Seurune Kale  Suling Lembang  Sulim Batak  Suling Sunda  Talempong  Tanggetong  Tifa, dan sebagainya Boga Beberapa makanan Indonesia: sotoayam, sate kerang, telor pindang, perkedel dan es teh manis. Masakan Indonesia bervariasi bergantung pada wilayahnya. Nasi adalah makanan pokok dan dihidangkan dengan lauk daging dan sayur. Bumbu (terutama cabai), santan, ikan, dan ayam adalah bahan yang penting.
  • 47. Sepanjang sejarah, Indonesia telah menjadi tempat perdagangan antara dua benua. Ini menyebabkan terbawanya banyak bumbu, bahan makanan dan teknik memasak dari bangsa Melayu sendiri, India, Timur tengah, Tionghoa, dan Eropa. Semua ini bercampur dengan ciri khas makanan Indonesia tradisional, menghasilkan banyak keanekaragaman yang tidak ditemukan di daerah lain. Bahkan bangsa Spanyol dan Portugis, telah mendahului bangsaBelanda dengan membawa banyak produk dari dunia baru ke Indonesia. Sambal, sate, bakso, soto, dan nasi goreng merupakan beberapa contoh makanan yang biasa dimakan masyarakat Indonesia setiap hari. Selain disajikan di warung atau restoran, terdapat pula aneka makanan khas Indonesia yang dijual oleh para pedagang keliling menggunakan gerobak atau pikulan. Pedagang ini menyajikan bubur ayam, mie ayam, mi bakso, mi goreng, nasi goreng, aneka macam soto, siomay, sate, nasi uduk, dan lain-lain. Rumah makan Padang yang menyajikan nasi Padang, yaitu nasi disajikan bersama aneka lauk-pauk Masakan Padang, mudah ditemui di berbagai kota di Indonesia. Selain itu Warung Tegal yang menyajikan masakan Jawa khas Tegal dengan harga yang terjangkau juga tersebar luas. Nasi rames atau nasi campur yang berisi nasi beserta lauk atau sayur pilihan dijual di warung nasi di tempat-tempat umum, seperti stasiun kereta api, pasar, dan terminal bus. Di Daerah Istimewa Yogyakarta dan sekitarnya dikenal nasi kucing sebagai nasi rames yang berukuran kecil dengan harga murah, nasi kucing sering dijual di atas angkringan, sejenis warung kaki lima. Penganan kecil semisal kue-kue banyak dijual di pasar tradisional. Kue-kue tersebut biasanya berbahan dasar beras, ketan, ubi kayu, ubi jalar, terigu, atau sagu.
  • 48. Perfilman Poster film Tjoet Nja' Dhien (1988), film tentang pahlawan nasional Indonesia asal Aceh. Film pertama yang diproduksi pertama kalinya di nusantara adalah film bisu tahun 1926 yang berjudul Loetoeng Kasaroeng dan dibuat oleh sutradara Belanda G. Kruger dan L. Heuveldorp pada zaman HindiaBelanda. Film ini dibuat dengan aktor lokal oleh Perusahaan Film Jawa NV diBandung dan muncul pertama kalinya pada tanggal 31 Desember, 1926 di teater Elite and Majestic, Bandung. Setelah itu, lebih dari 2.200 film diproduksi. Di masa awal kemerdekaan, sineas-sineas Indonesia belum banyak bermunculan. Di antara sineas yang ada, Usmar Ismailmerupakan salah satu sutradara paling produktif, dengan film pertamanya Harta Karun (1949). Namun kemudian film pertama yang secara resmi diakui sebagai film
  • 49. pertama Indonesia sebagai negara berkedaulatan adalah film Darah dan Doa (1950) yang disutradarai Usmar Ismail. Dekade 1970 hingga 2000-an, Arizal muncul sebagai sutradara film paling produktif. Tak kurang dari 52 buah film dan 8 judul sinetron dengan 1.196 episode telah dihasilkannya. Popularitas industri film Indonesia memuncak pada tahun 1980-an dan mendominasi bioskop di Indonesia, meskipun kepopulerannya berkurang pada awal tahun 1990-an. Antara tahun 2000 hingga 2005, jumlah film Indonesia yang dirilis setiap tahun meningkat. Film Laskar Pelangi (2008) yang diangkat dari novel karya Andrea Hirata menjadi film dengan pendapatan tertinggi sepanjang sejarah perfilman Indonesia saat ini. Kesusastraan Bukti tulisan tertua di Indonesia adalah berbagai prasasti berbahasa Sanskerta pada abad ke-5 Masehi. Figur penting dalam sastra modern Indonesia termasuk: pengarang Belanda Multatuli yang mengkritik perlakuan Belanda terhadap Indonesia selama zaman penjajahan Belanda; Muhammad Yamin dan Hamka yang merupakan penulis dan politikus pra-kemerdekaan; dan Pramoedya Ananta Toer, pembuat novel Indonesia yang paling terkenal. Selain novel, sastra tulis Indonesia juga berupa puisi, pantun, dan sajak. Chairil Anwar merupakan penulis puisi Indonesia yang paling ternama. Banyak orang Indonesia memiliki tradisi lisan yang kuat, yang membantu mendefinisikan dan memelihara identitas budaya mereka. Kebebasan pers di Indonesia meningkat setelah berakhirnya kekuasaan Presiden Soeharto. Stasiun televisitermasuk sepuluh stasiun televisi swasta nasional, dan jaringan daerah yang bersaing dengan stasiun televisi negeri TVRI.Stasiun radio swasta menyiarkan berita mereka dan program penyiaran asing. Dilaporkan terdapat 20 juta pengguna internet di Indonesia pada tahun 2007. Penggunaan internet terbatas pada minoritas populasi, diperkirakan sekitar 8.5%.
  • 50. Bahasa Indonesia hanya memiliki satu bahasa nasional atau bahasa negara, yakni Bahasa Indonesia. Campur tangan negara terhadap bahasa nasional diselenggarakan melalui Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa di bawah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Indonesia memiliki lebih dari 721 bahasa daerah. Di antara ratusan bahasa daerah tersebut, yang paling banyak sebarannya adalah di Papua dan Kalimantan, sedangkan yang paling sedikit adalah di pulau Jawa. Menurut jumlah penuturnya, bahasa daerah yang paling banyak digunakan di Indonesia berturut-turut adalah: Jawa (80 juta penutur),Melayu- Indonesia, Sunda, Madura, Batak, Minangkabau, Bugis, Aceh, Bali, Banjar. Bahasa Inggris sebagai bahasa internasional telah diperkenalkan oleh pemerintah Indonesia kepada para pelajar mulai jenjang pendidikan dasar. Meski demikian, dengan berbagai alasan terdapat upaya untuk menghapus pelajaran bahasa Inggris di tingkat sekolah dasar. Bagi penganut agama Islam yang menjadi kaum mayoritas di Indonesia, bahasa Arab adalah bahasa asing yang memiliki kedudukan khusus, karena harus dipraktikkan dalam ibadah harian tertentu, misalnya salat. Meskipun demikian, bahasa Arab tidak menjadi bahasa pergaulan umum sejak periode awal keberadaannya di Indonesia.
  • 51. Penutup Demikian yang dapat kami paparkan mengenai materi yang menjadi pokok bahasan dalam makalah ini, tentunya masih banyak kekurangan dan kelemahannya, kerena terbatasnya pengetahuan dan kurangnya rujukan atau referensi yang ada hubungannya dengan judul makalah ini. Penulis banyak berharap para pembaca yang budiman dusi memberikan kritik dan saran yang membangun kepada penulis demi sempurnanya makalah ini dan dan penulisan makalah di kesempatan-kesempatan berikutnya. Semoga makalah ini berguna bagi penulis pada khususnya juga para pembaca yang budiman pada umumnya.