SlideShare a Scribd company logo
1 of 11
Download to read offline
PENGUKURAN DEBIT DAN PENGAMBILAN SAMPEL
Pengukuran debit dapat dilakukan secara langsung dan secara tidak langsung. Pengukuran
debit secara langsung adalah pengukuran yang dilakukan dengan menggunakan peralatan
berupa alat pengukur arus (current meter), pelampung, zat warna, dll. Debit hasil
pengukuran dapat dihitung segera setelah pengukuran selesai dilakukan.
Pengukuran debit secara tidak langsung adalah pengukuran debit yang dilakukan dengan
menggunakan rumus hidrolika misal rumus Manning atau Chezy. Pengukuran dilakukan
dengan cara mengukur parameter hidraulis sungai yaitu luas penampang melintang sungai,
keliling basah, dan kemiringan garis energi. Garis energi diperoleh dari bekas banjir yang
teramati di tebing sungai. Untuk pos duga air yang sudah dilengkapi dengan pelskal khusus
garis energi dapat dibaca dari pelskal khusus tersebut.
Pengambilan sampel sedimen terlarut dilakukan setelah pengukuran debit selesai.
Penentuan bagian penampang sungai tempat pengambilan sampel dapat digunakan dengan
metode Equal Discharge Increment (EDI) dan Equal Width Increment (EWI). Metode Equal
Discharge Increment dilakukan dengan cara membagi debit pengukuran menjadi bagian
yang sama sejumlah sampel yang akan diambil. Metode Equal Width Incrementdilakukan
dengan cara membagi lebar penampang sungai menjadi beberapa bagian yang sama
tergantung dari jumlah sampel yang akan diambil. Vertikal pengambilan sampel terletak
pada tengah – tengah dari bagian penampang tempat pengambilan sampel. Cara
pengambilan sampel dapat dilakukan dengan metode point sample dan depth integrated.
Lamanya waktu pengambilan ditentukan berdasarkan kecepatan aliran dan
diameternozzle yang digunakan. Grafik hubungan antara lamanya pengambilan sampel,
waktu pengambilan dan diameternozzle dapat dilihat pada lampiran 4 volume sampel
berkisar antara 300 sampai dengan 500 ml. Pada umumnya pengambilan sampel dilakukan
sebanyak 3 botol.
1. Persyaratan Lokasi Pengukuran Debit
Persyaratan lokasi pengukuran debit dengan mempertimbangkan factor-faktor, sebagai
berikut:
a) Berada tepat atau di sekitar lokasi pos duga air, dimana tidak ada perubahan bentuk
penampang atau debit yang menyolok
b) Alur sungai harus lurus sepanjang minimal 3 kali lebar sungai pada saat banjir/muka
air tertinggi
c) Distribusi aliran merata dan tidak ada aliran yang memutar
a) Aliran tidak terganggu sampah maupun tanaman air dan tidak terganggu oleh adanya
bangunan air lainnya (misalkan pilar jembatan), tidak terpengaruh peninggian muka air,
pasang surut dan aliran lahar
b) Penampang melintang pengukuran diupayakan tegak lurus terhadap alur sungai
c) Kedalaman pengukuran minimal 3 sampai dengan 5 kali diameter baling – baling alat
ukur arus yang digunakan
d) Apabila dilakukan di lokasi bending, harus dilakukan di sebelah hilir atau
hulu bending pada lokasi yang tidak ada pengaruh pengempangan (arus balik)
Berikut adalah gambar penempatan stasiun pengamat pada berbagai macam aliran sungai:
Penempatan Stasiun Pengamat
2. Pengukuran Debit Secara Langsung
a. Dengan Menggunakan Current Meter
Pengukuran debit dengan menggunakan current meter (alat ukur arus) dilakukan dengan
cara merawas, dari jembatan, dengan menggunakan perahu, dengan menggunakan winch
cable way dan dengan menggunakancable car.
Apabila pengukuran dilakukan dengan kabel penggantung dan posisi kabel penduga tidak
tegak lurus terhadap muka air, maka kedalaman air harus dikoreksi dengan besarnya
sudut penyimpangan.

Pengukuran debit dengan current meter
Pengukuran dengan merawas dilakukan apabila kedalaman air tidak lebih dari 1,2 m dan
kecepatan air lebih kecil dari 1 m/detik, apabila kedalaman dan kecepatan arus air lebih
dari kriteria tersebut maka pengukuran dapat dilakukan dengan menggunakan alat bantu
pengukuran yang lain.
Tahapan pengukuran dengan menggunakan current meter adalah sebagai berikut:
1) Siapkan peralatan yang akan digunakan untuk pengukuran yaitu:
 1 (satu) set alat ukur arus atau current meter lengkap
 2 (dua) buah alat penduga kedalaman (stang/stick) panjang masing-masing 1 m
 Kartu Pengukuran
 Alat Tulis
 Alat pengambilan sample air
 Botol tempat sample air
Peralatan penunjang lainnya seperti topi, sepatu lapangan dll.
2) Bentangkan kabel pada lokasi yang memenuhi persyaratan dan posisi tegak lurus
dengan arah arus air dan tidak melendut
3) Tentukan titik pengukuran dengan jarak antar vertikal ± 1/20 dari lebar sungai dan
jarak minimum = 0.50 m
4) Berikan tanda pada masing-masing titik
5) Baca ketinggian muka air pada pelskal
6) Tulis semua informasi/keterangan yang ada pada kartu pengukuran seperti nama
sungai dan tempat, tanggal pengukuran, nama petugas dll.
7) Catat jumlah putaran baling – baling selama interval waktu yang telah ditentukan (40 –
70 detik), apabila arus air lambat waktu yang digunakan lebih lama (misal 70 detik),
apabila arus air cepat waktu yang digunakan lebih pendek (misal 40 detik)
8) Hitung kecepatan arus dari jumlah putaran yang didapat dengan menggunakan rumus
baling – balingtergantung dari alat bantu yang digunakan (tongkat penduga dan berat
bandul)
9) Hitung kecepatan (v) rata-rata pada setiap vertikal dengan rumus :
 Apabilapengukuran dilakukan pada 1 titik (0.5 atau 0.6 d) contoh (vertikal 2) maka v
rata – rata = v pada titik tersebut
 Apabilapengukuran dilakukan pada 2 titik (0.2 dan 0.8 d) contoh (vertikal 3) maka v
rata – rata = (v0.2 + v0.8) / 2

Apabilapengukuran dilakukan pada 3 titik (0.2 – 0.8 d dan 0.6 d) contoh (vertikal 4)
maka v rata – rata = [{(v0.2 + v0.8) / 2} + (v0.5 atau v0.6 )] / 2
10) Hitung luas sub/bagian penampang melintang
11). Hitung debit pada setiap sub/bagian penampang melintang
12). Ulangi kegiatan pada butir 10 sampai dengan butir 12 untuk seluruh sub bagian
penampang
13). Hitung debit total (Q total)
Debit total dihitung dengan cara menjumlahkan debit dari seluruh debit pada sub/ bagian
penampang
Q (total) = q1 + q2 + q3 + … + qn
14). Hitung luas seluruh penampang melintang (A)
Luas seluruh penampang melintang dihitung dengan cara menjumlahkan seluruh luas pada
sub/bagian penampang dengan :
A = a1 + a2 + a3 + … + an
15). Hitung kecepatan rata-rata seluruh penampang melintang (V)
Kecepatan rata-rata seluruh penampang melintang = debit total / luas seluruh penampang
melintang atau V = Q total / A
16). Catat waktu dan tinggi muka air pada pelskal segera setelah pengukuran selesai pada
kartu pengukuran.
17). Catat hasil perhitungan butir 14 sampai dengan 16 pada kartu pengukuran
Pengukuran debit dengan menggunakan current meter dapat dilakukan dengan beberapa
metode diantaranya:
a. Merawas

Pengukuran debit dengan cara merawas adalah petugas pengukur langsung masuk ke
dalam badan air. Petugas pengukur minimal terdiri dari 2 orang, 1 orang
petugasmengoperasikan peralatan dan 1 orang petugas mencatat data pengukuran. Dalam
pelaksanaannya perlu memperhatikan hal-hal sebagai berikut:
1. dilakukan pada lokasi sebatas pengukur mampu merawas
2. posisi berdiri pengukur harus berada di hilir alat ukur arus dan tidak boleh
menyebabkan berubahnya garis aliran pada jalur vertikal yang diukur
3. letakkan tongkat penduga tegak lurus pada jarak antara 2,5 – 7,5 cm di hilir kabel baja
yang telah dibentangkan
4. hindari berdiri dalam air apabila akan mengakibatkan penyempitan penampang
melintang
5. apabila posisi current meter (arah aliran) tidak tegak lurus terhadap penampang
melintang sungai, maka besarnya sudut penyimpangan perlu dicatat untuk menghitung
koreksi kecepatan di vertikalnya.

Metode merawas
b. Perahu
Pengukuran debit menggunakan perahu adalah petugas pengukur menggunakan sarana
perahu sebagai alat bantu pengukuran. Petugas pengukur minimal terdiri dari 3 orang, 1
orang petugas memegang dan menggeser perahu, 1 orang petugasmengoperasikan
peralatan dan 1 orang petugas mencatat data pengukuran.
Petugas pelaksanaan pengukuran dengan menggunakan perahu perlu memperhatikan halhal sebagai berikut :
1. dilakukan apabila tidak memungkinkan pengukuran dengan cara merawas
2. alat ukur arus dilengkapi dengan alat penggulung kabel (sounding reel) dan pemberat
yang disesuaikan dengan kondisi aliran (kedalaman dan kecepatan)
3. posisi alat ukur harus berada di depan perahu
4. kabel yang digunakan untuk mengukur lebar sungai (tagline) harus terpisah dari kabel
yang digunakan untuk menggantungkan perahu
5. apabila lebar sungai lebih dari 100 m, atau sungai digunakan untuk transportasi air
maka kabel penggantung perahu tidak dapat digunakan. Pengaturan posisi perahu
diatur dengan menggunakan sextant meter agar lintasan pengukuran tetap berada pada
satu jalur sehingga lebar sungai sesuai dengan lebar sungai sesungguhnya. Metode ini
disebut metode sudut (angular method). Selain metode ini dapat juga digunakan metode
perahu bergerak.

Metode perahu
c. Sisi jembatan
1. Pengukuran debit dari sisi jembatan adalah pengukuran dilakukan dari sisi jembatan
bagian hilir aliran dan sebaiknya jembatan yang digunakan tidak terdapat pilar.
Peralatan yang digunakan adalah bridge crane, sounding reel, tagline, dan 1 set current
meter + pemberat yang beratnya tergantung dari kecepatan aliran. Petugas pengukur
minimal terdiri dari 3 orang, 2 orang petugasmengoperasikan bridge crane dan
peralatan pengukur dan 1 orang petugas mencatat data pengukuran.
2. Pengukuran dari sisi jembatan dilakukan apabila pada lokasi pos terdapat fasilitas
jembatan, dengan kondisi kedalaman air lebih dari 2 m dan kecepatan airnya cukup
deras sehingga tidak memungkinkan dilakukan pengukuran dengan menggunakan
perahu.

Metode Jembatan
d. Cable Car (Kereta Gantung)
Cable car adalah alat bantu pengukuran berupa kereta gantung yang digantungkan pada
kabel utama yang juga berfungsi sebagai alat ukur lebar sungai, dilengkapi dengan tempat
duduk petugas pengukur dan dudukansounding reel. Peralatan yang digunakan
adalah current meter lengkap dengan ekor panjang dan pemberat yang disesuaikan dengan
kondisi kecepatan dan kedalaman aliran. Petugas pengukur terdiri dari 2 orang, 1 orang
petugasmengoperasikan peralatan dan 1 orang petugas mencatat data pengukuran.

Metode Kereta Gantung
e. Winch Cable Way
Pengukuran debit dengan menggunakan winch cable way dilakukan dari pinggir sungai
dengan menggunakan peralatan winch cable way. Petugas pengukur minimal terdiri dari 2
orang, 1 orang petugasmengoperasikan peralatan dan 1 orang petugas mencatat data
pengukuran.
Lokasi penempatan winch cable way harus memenuhi persyaratan teknis seperti halnya
tempat pengukuran dengan metode lainnya. Persyaratan tersebut antara lain pada bagian
alur sungai yang lurus, aliran laminar dan merata, dll.
Peralatan winch cable way yang terdiri dari:
1. Kabel pengukur lebar sungai
2. Kabel pengukur kedalaman air juga berfungsi sebagai kabel penghantar listrik untuk
menghitung jumlah putaran dan juga berfungsi sebagai penggantung current meter +
pemberat yang disesuaikan dengan kondisi aliran (kedalaman dan kecepatan)
3. Kabel utama (main cable) yang berfungsi sebagai penggantung semua peralatan yang
digunakan. Kabel utama diikatkan pada dua buah tiang yang dipasang pada kedua
tebing sungai, dan salah satu tiangnya digunakan untuk menempatkan
pengerek (winch)
4. Pengerek (winch) yang berfungsi untuk menggulung kabel pengukur lebar sungai dan
kabel pengukur kedalaman air. Winch dapat terdiri dari 2 (double drum winch) atau
hanya terdiri dari 1 winch (single drum winch)
Metode Winch cable
b. Dengan Menggunakan Pelampung
Pengukuran debit menggunakan alat pelampung pada prinsipnya sama dengan metode
konvensional, hanya saja kecepatan aliran diukur dengan menggunakan pelampung.
Metode pengukuran debit dengan menggunakan pelampung biasa digunakan pada saat
banjir dimana pengukuran dengan cara konvensional tidak mungkin dilaksanakan karena
faktor peralatan dan keselamatan tim pengukur.
 Lokasi Pengukuran
Pengukuran debit dengan pelampung perlu memperhatikan syarat-syarat lokasi sebagai
berikut :
1. Syarat lokasi pengukuran seperti pada metode konvensional
2. Kondisi aliran sedang banjir dan tidak melimpah
3. Geometri alur dan badan sungai stabil
4. Jarak antara penampang hulu dan hilir minimal 3 kali lebar sungai pada kondisi banjir
 Peralatan Pengukuran
1. alat pengukur jarak
2. alat pelampung
3. alat pengukur waktu (stop watch)
4. alat penyipat ruang (theodolith)
 Pengukuran Penampang Melintang
Pengukuran penampang basah dapat dilakukan pada saat sungai tidak sedang banjir yaitu
sesudah atau sebelum banjir. Pengukuran paling sedikit 2 penampang melintang yaitu di
hulu dan di hilir yang merupakan titik awal dan titik akhir lintasan penampang. Luas
penampang basah sungai didapat dengan cara merata-rata luas kedua penampang basah
yang telah diukur.
 Tahapan Pengukuran
a. Persiapan
1. Pilih lokasi pengukuran
2. Siapkan pelampung
3. Siapkan peralatan untuk mengukur jarak antara dua penampang
4.
5.
6.
7.
b.
1.
2.
3.
4.
5.

Siapkan peralatan untuk menentukan posisi lintasan pelampung
Siapkan peralatan untuk memberi aba-aba
Siapkan alat pencatat waktu
Siapkan alat tulis
Pelaksanaan Pengukuran
Lakukan pembacaaan tinggi muka air pada pos duga air di awal pengukuran
Letakan alat penyipat ruang di tengah-tengah antara penampang hulu & hilir
Ukur jarak antara penampang hulu dan penampang hilir
Lepaskan pelampung kira-kira 10 meter di hulu penampang hulu
Ukur sudut azimuth posisi pelampung pada saat pelampung melalui penampang hulu
dan penampang hilir. Pada saat itu juga catat waktunya
6. Ulangi pekerjaan (d) dan (e) sampai pelampung terakhir
7. Catat tinggi muka air pada akhir pengukuran
c. Perhitungan Debit
1. Gambar penampang basah di hulu dan hilir
2. Gambar lintasan pelampung
3. Hitung panjang tiap lintasan pelampung
4. Hitung kecepatan aliran permukaan tiap pelampung, untuk mendapatkan kecepatan
aliran sebenarnya maka kecepatan aliran permukaan tiap pelampung harus dikalikan
dengan koreksi yang besarnya berkisar antara 0.7 dan 0.8 tergantung dari panjang
pelampung dan proses lintasan pelampung
5. Gambar grafik kecepatan aliran
6. Tentukan bagian penampang basah
7. Tentukan nilai kecepatan aliran pada setiap batas bagian penampang
8. Hitung kecepatan rata-rata pada setiap bagian penampang basah
9. Hitung luas bagian penampang basah
10. Hitung debit untuk setiap bagian penampang basah
11. Hitung debit total
12. Hitung tinggi muka air rata-rata

Metode Pelampung
c. Dengan Menggunakan Larutan
Debit aliran dapat diukur dengan menggunakan larutan zat kimia. Metode larutan ini baik
digunakan pada lokasi pengukuran yang alur sungainya dangkal, aliran
relatif turbulens dan kecepatan aliran cukup tinggi. Larutan zat kimia yang biasa digunakan
adalah Sodium Chlorida (NaCl) atau yang biasa kita kenal dengan garam dapur.

Metode Larutan
Tahapan Pengukuran
1. tentukan lokasi pengukuran
2. ukur penampang basah di hulu dan di hilir dengan jarak antara dua penampang tersebut
L
3. tuangkan larutan zat kimia secara terus menerus di hulu dari penampang basah hulu
4. ukur konsentrasi di penampang hulu dan penampang hilir hingga puncak konsentrasi
sampai normal dengan alat electric conductivity
5. hitung waktu antara puncak konsentrasi di penampang hulu dan penampang hilir (T)
Pada metode ini larutan zat kimia dapat pula diganti dengan menggunakan zat warna.
Perjalanan zat warna dari penampang hulu ke penampang hilir dapat diamati secara
manual.
d. Dengan Menggunakan ADCP (Acoustic Doppler Current Profiler)
ADCP adalah alat pengukur arus dimana kecepatan arus air dapat terpantau dalam 3
dimensi pada suatu penampang melintang sungai dengan menggunakan efek
dari doppler pada gelombang supersonic. Alat ini dipasang di perahu dan akan mengukur
air di sungai secara cepat bila perahu melalui suatu penampang sungai.


Metode ADCP
Cara bekerjanya peralatan ADCP adalah air sungai yang mengandung larutan sedimen,
tanaman, kayu, dll. merupakan media untuk memantulkan gelombang supersonic didalam
air secara tegak lurus dalam 2 arah yang dikirim oleh peralatan ADCP. Dengan menghitung
data sistim transmisi, distribusi kecepatan arus 3 dimensi pada tampang aliran dapat
diketahui. Profil kecepatan arus digunakan untuk mengintegrasikan arah aliran vertikal
dan susunan keepatan arus terhadap tampang horizontal sungai dan digunakan untuk
menghitung debit aliran
Keuntungan dan kerugian menggunakan peralaran ADCP ini :
 Pengukuran kecepatan dapat dilakukan secara cepat
 Distribusi kecepatan arus secara 3 dimensi dapat teramati
 Kondisi kecepatan aliran, dan debit dapat langsung diketahui
 Pada kondisi dimana banyak kayu besar yang terbawa dapat menghantam alat ADCP
Pengukuran sulit untuk dilakukan pada malam hari dan sungai yang berkelok-kelok
Komunikasi antara perahu radio kontrol dan kontrol transmisi radio maksimum
berjarak 1000 meter
e. Dengan Menggunakan Bangunan Hidraulik
Debit aliran dihitung dengan menggunakan rumus hidrolika dimana koefisiennya dapat
ditentukan dari hasil kalibrasi di laboratorium dengan model tes atau dapat dilakukan
pengukuran debit dengan current meter pada berbagai elevasi muka air untuk mencari
koefisiennya.




3. Pengukuran Debit Secara Langsung
a. Metode Kemiringan Luas (Slope Are Method)
Metode ini meliputi perhitungan debit banjir pada saluran terbuka atau sungai dengan
menggunakan karakteristik penampang yang representatif, kemiringan muka air, dan
koefisien kekasaran.
Ringkasan Metode
Metode Kemiringan Luas digunakan untuk menentukan debit secara tidak langsung dari
suatu ruas saluran, biasanya setelah banjir terjadi dengan menggunakan tanda bekas banjir
dan karakteristik fisik penampang melintang ruas saluran tersebut.
Survei lapangan dilakukan untuk menentukan jarak antara dan elevasi tanda bekas banjir
dan menetapkan penampang sungai.Data itu selanjutnya digunakan menghitung beda
tinggi muka air diantara dua penampang melintang yang berdekatan dan untuk
menetapkan sifat-sifat tertentu dari penampang tersebut. Informasi tersebut digunakan
bersama dengan nilai n Manning untuk menghitung debit.
b. Metode Darcy-Weisbach
Metode ini meliputi perhitungan debit banjir pada saluran terbuka atau sungai yang
dasarnya berbatu-batu dengan menggunakan karakteristik penampang yang representatif,
kemiringan muka air, dan koefisien resistensi Darcy-Weisbach.
Ringkasan Metode
Metode Darcy-Weisbach digunakan untuk menentukan debit banjir cara tidak langsung
dari suatu ruas sungai, biasanya setelah banjir terjadi dengan menggunakan tanda bekas
banjir dan karakteristik fisik penampang melintang ruas sungai tersebut.
Persamaan Darcy-Weisbach yang digunakan untuk menghitung debit (Q).
4. Pengambilan Sampel Sedimen Terlarut
Besarnya debit sedimen terlarut/suspensi dapat dihitung melalui pengukuran debit dan
pengambilan sampel sedimen. Sampel sedimen suspensi yang diambil dari suatu lokasi pos
duga air dilakukan setelah pengukuran debit. Lokasi pengambilan sampel harus memenuhi
syarat sebagaimana yang berlaku pada pengukuran debit.
Peralatan yang digunakan adalah :
 Alat pengambil sampel sedimen jenis USDH 48 yang digunakan pada saat pengukuran
debit dengan merawas

Alat pengambil sampel sedimen jenis USD 59 untuk pengukuran debit menggunakan
perahu, sisi jembatan,cable car dan winch cable way.
 Botol sampel isi 500 ml lengkap dengan etiketnya
 Seperangkat peralatan pengukuran debit lengkap
Jika maksud pengambilan sampel untuk mendapatkan data distribusi konsentrasi sedimen
suspensi terhadap kedalaman, maka digunakan metode integrasi titik. Metode integrasi
kedalaman diperlukan bila diinginkan analisa hidrologi yang terkait dengan sedimen
suspensi dari suatu SWS atau DPS.

More Related Content

What's hot

92237340 perancangan-geometrik-jalan-teori
92237340 perancangan-geometrik-jalan-teori92237340 perancangan-geometrik-jalan-teori
92237340 perancangan-geometrik-jalan-teoripooja khan
 
Menentukan Koefisien Permeabilitas Dengan Pengukuran Kecepatan Rembesan
Menentukan Koefisien Permeabilitas Dengan  Pengukuran Kecepatan RembesanMenentukan Koefisien Permeabilitas Dengan  Pengukuran Kecepatan Rembesan
Menentukan Koefisien Permeabilitas Dengan Pengukuran Kecepatan RembesanYahya M Aji
 
LAPORAN PRAKTIKUM HIDROLIKA PINTU AIR BAB 1-4
LAPORAN PRAKTIKUM HIDROLIKA PINTU AIR BAB 1-4LAPORAN PRAKTIKUM HIDROLIKA PINTU AIR BAB 1-4
LAPORAN PRAKTIKUM HIDROLIKA PINTU AIR BAB 1-4MOSES HADUN
 
Saluran terbuka-dan-sifat-sifatnya
Saluran terbuka-dan-sifat-sifatnyaSaluran terbuka-dan-sifat-sifatnya
Saluran terbuka-dan-sifat-sifatnyaSiti Tamara
 
Modul 10-geometrik-jalan-rel-jalan-rel
Modul 10-geometrik-jalan-rel-jalan-relModul 10-geometrik-jalan-rel-jalan-rel
Modul 10-geometrik-jalan-rel-jalan-relikhwan215
 
Materi Kuliah Teknik Pertambangan ; Geologi Struktur Semester III STTNAS Yogy...
Materi Kuliah Teknik Pertambangan ; Geologi Struktur Semester III STTNAS Yogy...Materi Kuliah Teknik Pertambangan ; Geologi Struktur Semester III STTNAS Yogy...
Materi Kuliah Teknik Pertambangan ; Geologi Struktur Semester III STTNAS Yogy...Mario Yuven
 
243176098 3-superelevasi
243176098 3-superelevasi243176098 3-superelevasi
243176098 3-superelevasiWSKT
 
Presentasi materi-ajar1
Presentasi materi-ajar1Presentasi materi-ajar1
Presentasi materi-ajar1niwan21
 
Analisa frekuensi dan_probabilitas_curah
Analisa frekuensi dan_probabilitas_curahAnalisa frekuensi dan_probabilitas_curah
Analisa frekuensi dan_probabilitas_curahMellyAnggraeni2
 
Iuw 4 penentuan arah sudut dan luas
Iuw   4 penentuan arah sudut dan luasIuw   4 penentuan arah sudut dan luas
Iuw 4 penentuan arah sudut dan luasKharistya Amaru
 
Tugas-Tugas Beton 1-10
Tugas-Tugas Beton 1-10Tugas-Tugas Beton 1-10
Tugas-Tugas Beton 1-10noussevarenna
 
Modul penggunaan kompas geologi agp bandung
Modul penggunaan kompas geologi agp bandungModul penggunaan kompas geologi agp bandung
Modul penggunaan kompas geologi agp bandungMuhammad Faisal Latif
 
3.8 perhitungan debit rencana
3.8 perhitungan debit rencana3.8 perhitungan debit rencana
3.8 perhitungan debit rencanavieta_ressang
 
Contoh kasus poligon tertutup
Contoh kasus poligon tertutupContoh kasus poligon tertutup
Contoh kasus poligon tertutupEqi Arzaqi
 

What's hot (20)

92237340 perancangan-geometrik-jalan-teori
92237340 perancangan-geometrik-jalan-teori92237340 perancangan-geometrik-jalan-teori
92237340 perancangan-geometrik-jalan-teori
 
Menentukan Koefisien Permeabilitas Dengan Pengukuran Kecepatan Rembesan
Menentukan Koefisien Permeabilitas Dengan  Pengukuran Kecepatan RembesanMenentukan Koefisien Permeabilitas Dengan  Pengukuran Kecepatan Rembesan
Menentukan Koefisien Permeabilitas Dengan Pengukuran Kecepatan Rembesan
 
Awal triaxial
Awal triaxialAwal triaxial
Awal triaxial
 
LAPORAN PRAKTIKUM HIDROLIKA PINTU AIR BAB 1-4
LAPORAN PRAKTIKUM HIDROLIKA PINTU AIR BAB 1-4LAPORAN PRAKTIKUM HIDROLIKA PINTU AIR BAB 1-4
LAPORAN PRAKTIKUM HIDROLIKA PINTU AIR BAB 1-4
 
Saluran terbuka-dan-sifat-sifatnya
Saluran terbuka-dan-sifat-sifatnyaSaluran terbuka-dan-sifat-sifatnya
Saluran terbuka-dan-sifat-sifatnya
 
Modul 10-geometrik-jalan-rel-jalan-rel
Modul 10-geometrik-jalan-rel-jalan-relModul 10-geometrik-jalan-rel-jalan-rel
Modul 10-geometrik-jalan-rel-jalan-rel
 
Materi Kuliah Teknik Pertambangan ; Geologi Struktur Semester III STTNAS Yogy...
Materi Kuliah Teknik Pertambangan ; Geologi Struktur Semester III STTNAS Yogy...Materi Kuliah Teknik Pertambangan ; Geologi Struktur Semester III STTNAS Yogy...
Materi Kuliah Teknik Pertambangan ; Geologi Struktur Semester III STTNAS Yogy...
 
Aliran Kritis
Aliran KritisAliran Kritis
Aliran Kritis
 
243176098 3-superelevasi
243176098 3-superelevasi243176098 3-superelevasi
243176098 3-superelevasi
 
Presentasi materi-ajar1
Presentasi materi-ajar1Presentasi materi-ajar1
Presentasi materi-ajar1
 
Pengenalan sap 2000
Pengenalan sap 2000Pengenalan sap 2000
Pengenalan sap 2000
 
Analisa frekuensi dan_probabilitas_curah
Analisa frekuensi dan_probabilitas_curahAnalisa frekuensi dan_probabilitas_curah
Analisa frekuensi dan_probabilitas_curah
 
Iuw 4 penentuan arah sudut dan luas
Iuw   4 penentuan arah sudut dan luasIuw   4 penentuan arah sudut dan luas
Iuw 4 penentuan arah sudut dan luas
 
Tugas-Tugas Beton 1-10
Tugas-Tugas Beton 1-10Tugas-Tugas Beton 1-10
Tugas-Tugas Beton 1-10
 
Modul penggunaan kompas geologi agp bandung
Modul penggunaan kompas geologi agp bandungModul penggunaan kompas geologi agp bandung
Modul penggunaan kompas geologi agp bandung
 
Mekanika batuan
Mekanika batuanMekanika batuan
Mekanika batuan
 
Jalan rel-27112010
Jalan rel-27112010Jalan rel-27112010
Jalan rel-27112010
 
3.8 perhitungan debit rencana
3.8 perhitungan debit rencana3.8 perhitungan debit rencana
3.8 perhitungan debit rencana
 
Contoh kasus poligon tertutup
Contoh kasus poligon tertutupContoh kasus poligon tertutup
Contoh kasus poligon tertutup
 
Pert 10 sistem kristal
Pert 10 sistem kristalPert 10 sistem kristal
Pert 10 sistem kristal
 

Similar to Pengukuran debit dan pengambilan

2. HIDROMETRI dan Debit ANDALAN.ppt
2. HIDROMETRI dan Debit ANDALAN.ppt2. HIDROMETRI dan Debit ANDALAN.ppt
2. HIDROMETRI dan Debit ANDALAN.pptSalmanAP2
 
Tugas kelompok sugai
Tugas kelompok sugaiTugas kelompok sugai
Tugas kelompok sugaiHendrizal
 
HYDROMETRY TS 20.pptx
HYDROMETRY TS 20.pptxHYDROMETRY TS 20.pptx
HYDROMETRY TS 20.pptxDestiaSuci2
 
W-06_Hydrometry_of-River.pptx
W-06_Hydrometry_of-River.pptxW-06_Hydrometry_of-River.pptx
W-06_Hydrometry_of-River.pptxJassieNagisa
 
Piyuut tralala www
Piyuut  tralala wwwPiyuut  tralala www
Piyuut tralala wwwRendi Myung
 
PPT KELOMPOK 5 TEKNIK SIPIL (1).pptx
PPT KELOMPOK 5 TEKNIK SIPIL (1).pptxPPT KELOMPOK 5 TEKNIK SIPIL (1).pptx
PPT KELOMPOK 5 TEKNIK SIPIL (1).pptxnuellament
 
fluidadinamis-140103002041-phpapp02.pptx
fluidadinamis-140103002041-phpapp02.pptxfluidadinamis-140103002041-phpapp02.pptx
fluidadinamis-140103002041-phpapp02.pptxZHENAHARYOP
 
Pengukuran Hidrografi (Dimas bayu)
Pengukuran Hidrografi (Dimas bayu)Pengukuran Hidrografi (Dimas bayu)
Pengukuran Hidrografi (Dimas bayu)afifsalim12
 
Ppt instrumen bab 7
Ppt instrumen bab 7Ppt instrumen bab 7
Ppt instrumen bab 7Asep Subagja
 
Laporan praktikum alat ukur debit saluran terbuka ( modul 4 ) itb
Laporan praktikum alat ukur debit saluran terbuka ( modul 4 ) itbLaporan praktikum alat ukur debit saluran terbuka ( modul 4 ) itb
Laporan praktikum alat ukur debit saluran terbuka ( modul 4 ) itbHealth Polytechnic of Bandung
 
08Rekayasa saluran irigasi__21-22 (1).pptx
08Rekayasa saluran irigasi__21-22 (1).pptx08Rekayasa saluran irigasi__21-22 (1).pptx
08Rekayasa saluran irigasi__21-22 (1).pptxSudrajatDadan
 
Presentasi intan
Presentasi intanPresentasi intan
Presentasi intanNurul Aulia
 

Similar to Pengukuran debit dan pengambilan (20)

2. HIDROMETRI dan Debit ANDALAN.ppt
2. HIDROMETRI dan Debit ANDALAN.ppt2. HIDROMETRI dan Debit ANDALAN.ppt
2. HIDROMETRI dan Debit ANDALAN.ppt
 
Tugas Sugai
Tugas SugaiTugas Sugai
Tugas Sugai
 
Tugas kelompok sugai
Tugas kelompok sugaiTugas kelompok sugai
Tugas kelompok sugai
 
HYDROMETRY TS 20.pptx
HYDROMETRY TS 20.pptxHYDROMETRY TS 20.pptx
HYDROMETRY TS 20.pptx
 
Fluida kelompok 1
Fluida kelompok 1Fluida kelompok 1
Fluida kelompok 1
 
W-06_Hydrometry_of-River.pptx
W-06_Hydrometry_of-River.pptxW-06_Hydrometry_of-River.pptx
W-06_Hydrometry_of-River.pptx
 
Laporan Hidrologi Dasar
Laporan Hidrologi DasarLaporan Hidrologi Dasar
Laporan Hidrologi Dasar
 
Piyuut tralala www
Piyuut  tralala wwwPiyuut  tralala www
Piyuut tralala www
 
PPT KELOMPOK 5 TEKNIK SIPIL (1).pptx
PPT KELOMPOK 5 TEKNIK SIPIL (1).pptxPPT KELOMPOK 5 TEKNIK SIPIL (1).pptx
PPT KELOMPOK 5 TEKNIK SIPIL (1).pptx
 
1.pdf
1.pdf1.pdf
1.pdf
 
fluidadinamis-140103002041-phpapp02.pptx
fluidadinamis-140103002041-phpapp02.pptxfluidadinamis-140103002041-phpapp02.pptx
fluidadinamis-140103002041-phpapp02.pptx
 
Pengukuran Hidrografi (Dimas bayu)
Pengukuran Hidrografi (Dimas bayu)Pengukuran Hidrografi (Dimas bayu)
Pengukuran Hidrografi (Dimas bayu)
 
Ppt instrumen bab 7
Ppt instrumen bab 7Ppt instrumen bab 7
Ppt instrumen bab 7
 
Laporan praktikum alat ukur debit saluran terbuka ( modul 4 ) itb
Laporan praktikum alat ukur debit saluran terbuka ( modul 4 ) itbLaporan praktikum alat ukur debit saluran terbuka ( modul 4 ) itb
Laporan praktikum alat ukur debit saluran terbuka ( modul 4 ) itb
 
MATERI PERTEMUAN 12.pdf
MATERI PERTEMUAN 12.pdfMATERI PERTEMUAN 12.pdf
MATERI PERTEMUAN 12.pdf
 
08Rekayasa saluran irigasi__21-22 (1).pptx
08Rekayasa saluran irigasi__21-22 (1).pptx08Rekayasa saluran irigasi__21-22 (1).pptx
08Rekayasa saluran irigasi__21-22 (1).pptx
 
Jurnal hendra
Jurnal hendraJurnal hendra
Jurnal hendra
 
PPT Rekayasa Hidrologi [TM11].pdf
PPT Rekayasa Hidrologi [TM11].pdfPPT Rekayasa Hidrologi [TM11].pdf
PPT Rekayasa Hidrologi [TM11].pdf
 
Presentasi intan
Presentasi intanPresentasi intan
Presentasi intan
 
Double stand
Double standDouble stand
Double stand
 

More from aditya

Kriteria dan Indikator Hutan Kemasyarakatan (SFM)
Kriteria dan Indikator Hutan Kemasyarakatan (SFM)Kriteria dan Indikator Hutan Kemasyarakatan (SFM)
Kriteria dan Indikator Hutan Kemasyarakatan (SFM)aditya
 
Arsenal vs Munchen 20-02-2014 Photoshot by Citra
Arsenal vs Munchen 20-02-2014 Photoshot by CitraArsenal vs Munchen 20-02-2014 Photoshot by Citra
Arsenal vs Munchen 20-02-2014 Photoshot by Citraaditya
 
Premier Guitar - November 2013 USA
Premier Guitar - November 2013  USAPremier Guitar - November 2013  USA
Premier Guitar - November 2013 USAaditya
 
Photoshop 5 minute tips & fixes vol 01 2013 UK
Photoshop 5 minute tips & fixes vol 01   2013  UKPhotoshop 5 minute tips & fixes vol 01   2013  UK
Photoshop 5 minute tips & fixes vol 01 2013 UKaditya
 
New Scientist - 12 October 2013
New Scientist - 12 October 2013New Scientist - 12 October 2013
New Scientist - 12 October 2013aditya
 
Mens Health - November 2013 USA
Mens Health - November 2013  USAMens Health - November 2013  USA
Mens Health - November 2013 USAaditya
 
Yoga Journal - November 2013 USA
Yoga Journal - November 2013  USAYoga Journal - November 2013  USA
Yoga Journal - November 2013 USAaditya
 
1000 Photoshop Tricks
1000 Photoshop Tricks1000 Photoshop Tricks
1000 Photoshop Tricksaditya
 
UN Redd Programme 2011-2015 Strategy - English
UN Redd Programme 2011-2015 Strategy - EnglishUN Redd Programme 2011-2015 Strategy - English
UN Redd Programme 2011-2015 Strategy - Englishaditya
 
Penerapan Konservasi Tanah Pada Lahan Pasir
Penerapan Konservasi Tanah Pada Lahan PasirPenerapan Konservasi Tanah Pada Lahan Pasir
Penerapan Konservasi Tanah Pada Lahan Pasiraditya
 
Pembangunan partisipatoris dalam pengelolaan daerah aliran sungai
Pembangunan partisipatoris dalam pengelolaan daerah aliran sungaiPembangunan partisipatoris dalam pengelolaan daerah aliran sungai
Pembangunan partisipatoris dalam pengelolaan daerah aliran sungaiaditya
 
Konservasi Tanah dan Air
Konservasi Tanah dan AirKonservasi Tanah dan Air
Konservasi Tanah dan Airaditya
 

More from aditya (12)

Kriteria dan Indikator Hutan Kemasyarakatan (SFM)
Kriteria dan Indikator Hutan Kemasyarakatan (SFM)Kriteria dan Indikator Hutan Kemasyarakatan (SFM)
Kriteria dan Indikator Hutan Kemasyarakatan (SFM)
 
Arsenal vs Munchen 20-02-2014 Photoshot by Citra
Arsenal vs Munchen 20-02-2014 Photoshot by CitraArsenal vs Munchen 20-02-2014 Photoshot by Citra
Arsenal vs Munchen 20-02-2014 Photoshot by Citra
 
Premier Guitar - November 2013 USA
Premier Guitar - November 2013  USAPremier Guitar - November 2013  USA
Premier Guitar - November 2013 USA
 
Photoshop 5 minute tips & fixes vol 01 2013 UK
Photoshop 5 minute tips & fixes vol 01   2013  UKPhotoshop 5 minute tips & fixes vol 01   2013  UK
Photoshop 5 minute tips & fixes vol 01 2013 UK
 
New Scientist - 12 October 2013
New Scientist - 12 October 2013New Scientist - 12 October 2013
New Scientist - 12 October 2013
 
Mens Health - November 2013 USA
Mens Health - November 2013  USAMens Health - November 2013  USA
Mens Health - November 2013 USA
 
Yoga Journal - November 2013 USA
Yoga Journal - November 2013  USAYoga Journal - November 2013  USA
Yoga Journal - November 2013 USA
 
1000 Photoshop Tricks
1000 Photoshop Tricks1000 Photoshop Tricks
1000 Photoshop Tricks
 
UN Redd Programme 2011-2015 Strategy - English
UN Redd Programme 2011-2015 Strategy - EnglishUN Redd Programme 2011-2015 Strategy - English
UN Redd Programme 2011-2015 Strategy - English
 
Penerapan Konservasi Tanah Pada Lahan Pasir
Penerapan Konservasi Tanah Pada Lahan PasirPenerapan Konservasi Tanah Pada Lahan Pasir
Penerapan Konservasi Tanah Pada Lahan Pasir
 
Pembangunan partisipatoris dalam pengelolaan daerah aliran sungai
Pembangunan partisipatoris dalam pengelolaan daerah aliran sungaiPembangunan partisipatoris dalam pengelolaan daerah aliran sungai
Pembangunan partisipatoris dalam pengelolaan daerah aliran sungai
 
Konservasi Tanah dan Air
Konservasi Tanah dan AirKonservasi Tanah dan Air
Konservasi Tanah dan Air
 

Pengukuran debit dan pengambilan

  • 1. PENGUKURAN DEBIT DAN PENGAMBILAN SAMPEL Pengukuran debit dapat dilakukan secara langsung dan secara tidak langsung. Pengukuran debit secara langsung adalah pengukuran yang dilakukan dengan menggunakan peralatan berupa alat pengukur arus (current meter), pelampung, zat warna, dll. Debit hasil pengukuran dapat dihitung segera setelah pengukuran selesai dilakukan. Pengukuran debit secara tidak langsung adalah pengukuran debit yang dilakukan dengan menggunakan rumus hidrolika misal rumus Manning atau Chezy. Pengukuran dilakukan dengan cara mengukur parameter hidraulis sungai yaitu luas penampang melintang sungai, keliling basah, dan kemiringan garis energi. Garis energi diperoleh dari bekas banjir yang teramati di tebing sungai. Untuk pos duga air yang sudah dilengkapi dengan pelskal khusus garis energi dapat dibaca dari pelskal khusus tersebut. Pengambilan sampel sedimen terlarut dilakukan setelah pengukuran debit selesai. Penentuan bagian penampang sungai tempat pengambilan sampel dapat digunakan dengan metode Equal Discharge Increment (EDI) dan Equal Width Increment (EWI). Metode Equal Discharge Increment dilakukan dengan cara membagi debit pengukuran menjadi bagian yang sama sejumlah sampel yang akan diambil. Metode Equal Width Incrementdilakukan dengan cara membagi lebar penampang sungai menjadi beberapa bagian yang sama tergantung dari jumlah sampel yang akan diambil. Vertikal pengambilan sampel terletak pada tengah – tengah dari bagian penampang tempat pengambilan sampel. Cara pengambilan sampel dapat dilakukan dengan metode point sample dan depth integrated. Lamanya waktu pengambilan ditentukan berdasarkan kecepatan aliran dan diameternozzle yang digunakan. Grafik hubungan antara lamanya pengambilan sampel, waktu pengambilan dan diameternozzle dapat dilihat pada lampiran 4 volume sampel berkisar antara 300 sampai dengan 500 ml. Pada umumnya pengambilan sampel dilakukan sebanyak 3 botol. 1. Persyaratan Lokasi Pengukuran Debit Persyaratan lokasi pengukuran debit dengan mempertimbangkan factor-faktor, sebagai berikut: a) Berada tepat atau di sekitar lokasi pos duga air, dimana tidak ada perubahan bentuk penampang atau debit yang menyolok b) Alur sungai harus lurus sepanjang minimal 3 kali lebar sungai pada saat banjir/muka air tertinggi c) Distribusi aliran merata dan tidak ada aliran yang memutar a) Aliran tidak terganggu sampah maupun tanaman air dan tidak terganggu oleh adanya bangunan air lainnya (misalkan pilar jembatan), tidak terpengaruh peninggian muka air, pasang surut dan aliran lahar b) Penampang melintang pengukuran diupayakan tegak lurus terhadap alur sungai c) Kedalaman pengukuran minimal 3 sampai dengan 5 kali diameter baling – baling alat ukur arus yang digunakan d) Apabila dilakukan di lokasi bending, harus dilakukan di sebelah hilir atau hulu bending pada lokasi yang tidak ada pengaruh pengempangan (arus balik) Berikut adalah gambar penempatan stasiun pengamat pada berbagai macam aliran sungai:
  • 2. Penempatan Stasiun Pengamat 2. Pengukuran Debit Secara Langsung a. Dengan Menggunakan Current Meter Pengukuran debit dengan menggunakan current meter (alat ukur arus) dilakukan dengan cara merawas, dari jembatan, dengan menggunakan perahu, dengan menggunakan winch cable way dan dengan menggunakancable car. Apabila pengukuran dilakukan dengan kabel penggantung dan posisi kabel penduga tidak tegak lurus terhadap muka air, maka kedalaman air harus dikoreksi dengan besarnya sudut penyimpangan. Pengukuran debit dengan current meter Pengukuran dengan merawas dilakukan apabila kedalaman air tidak lebih dari 1,2 m dan kecepatan air lebih kecil dari 1 m/detik, apabila kedalaman dan kecepatan arus air lebih dari kriteria tersebut maka pengukuran dapat dilakukan dengan menggunakan alat bantu pengukuran yang lain. Tahapan pengukuran dengan menggunakan current meter adalah sebagai berikut: 1) Siapkan peralatan yang akan digunakan untuk pengukuran yaitu:  1 (satu) set alat ukur arus atau current meter lengkap  2 (dua) buah alat penduga kedalaman (stang/stick) panjang masing-masing 1 m  Kartu Pengukuran  Alat Tulis  Alat pengambilan sample air  Botol tempat sample air
  • 3. Peralatan penunjang lainnya seperti topi, sepatu lapangan dll. 2) Bentangkan kabel pada lokasi yang memenuhi persyaratan dan posisi tegak lurus dengan arah arus air dan tidak melendut 3) Tentukan titik pengukuran dengan jarak antar vertikal ± 1/20 dari lebar sungai dan jarak minimum = 0.50 m 4) Berikan tanda pada masing-masing titik 5) Baca ketinggian muka air pada pelskal 6) Tulis semua informasi/keterangan yang ada pada kartu pengukuran seperti nama sungai dan tempat, tanggal pengukuran, nama petugas dll. 7) Catat jumlah putaran baling – baling selama interval waktu yang telah ditentukan (40 – 70 detik), apabila arus air lambat waktu yang digunakan lebih lama (misal 70 detik), apabila arus air cepat waktu yang digunakan lebih pendek (misal 40 detik) 8) Hitung kecepatan arus dari jumlah putaran yang didapat dengan menggunakan rumus baling – balingtergantung dari alat bantu yang digunakan (tongkat penduga dan berat bandul) 9) Hitung kecepatan (v) rata-rata pada setiap vertikal dengan rumus :  Apabilapengukuran dilakukan pada 1 titik (0.5 atau 0.6 d) contoh (vertikal 2) maka v rata – rata = v pada titik tersebut  Apabilapengukuran dilakukan pada 2 titik (0.2 dan 0.8 d) contoh (vertikal 3) maka v rata – rata = (v0.2 + v0.8) / 2  Apabilapengukuran dilakukan pada 3 titik (0.2 – 0.8 d dan 0.6 d) contoh (vertikal 4) maka v rata – rata = [{(v0.2 + v0.8) / 2} + (v0.5 atau v0.6 )] / 2 10) Hitung luas sub/bagian penampang melintang 11). Hitung debit pada setiap sub/bagian penampang melintang 12). Ulangi kegiatan pada butir 10 sampai dengan butir 12 untuk seluruh sub bagian penampang 13). Hitung debit total (Q total) Debit total dihitung dengan cara menjumlahkan debit dari seluruh debit pada sub/ bagian penampang Q (total) = q1 + q2 + q3 + … + qn 14). Hitung luas seluruh penampang melintang (A) Luas seluruh penampang melintang dihitung dengan cara menjumlahkan seluruh luas pada sub/bagian penampang dengan : A = a1 + a2 + a3 + … + an 15). Hitung kecepatan rata-rata seluruh penampang melintang (V) Kecepatan rata-rata seluruh penampang melintang = debit total / luas seluruh penampang melintang atau V = Q total / A 16). Catat waktu dan tinggi muka air pada pelskal segera setelah pengukuran selesai pada kartu pengukuran. 17). Catat hasil perhitungan butir 14 sampai dengan 16 pada kartu pengukuran Pengukuran debit dengan menggunakan current meter dapat dilakukan dengan beberapa metode diantaranya: a. Merawas 
  • 4. Pengukuran debit dengan cara merawas adalah petugas pengukur langsung masuk ke dalam badan air. Petugas pengukur minimal terdiri dari 2 orang, 1 orang petugasmengoperasikan peralatan dan 1 orang petugas mencatat data pengukuran. Dalam pelaksanaannya perlu memperhatikan hal-hal sebagai berikut: 1. dilakukan pada lokasi sebatas pengukur mampu merawas 2. posisi berdiri pengukur harus berada di hilir alat ukur arus dan tidak boleh menyebabkan berubahnya garis aliran pada jalur vertikal yang diukur 3. letakkan tongkat penduga tegak lurus pada jarak antara 2,5 – 7,5 cm di hilir kabel baja yang telah dibentangkan 4. hindari berdiri dalam air apabila akan mengakibatkan penyempitan penampang melintang 5. apabila posisi current meter (arah aliran) tidak tegak lurus terhadap penampang melintang sungai, maka besarnya sudut penyimpangan perlu dicatat untuk menghitung koreksi kecepatan di vertikalnya. Metode merawas b. Perahu Pengukuran debit menggunakan perahu adalah petugas pengukur menggunakan sarana perahu sebagai alat bantu pengukuran. Petugas pengukur minimal terdiri dari 3 orang, 1 orang petugas memegang dan menggeser perahu, 1 orang petugasmengoperasikan peralatan dan 1 orang petugas mencatat data pengukuran. Petugas pelaksanaan pengukuran dengan menggunakan perahu perlu memperhatikan halhal sebagai berikut : 1. dilakukan apabila tidak memungkinkan pengukuran dengan cara merawas 2. alat ukur arus dilengkapi dengan alat penggulung kabel (sounding reel) dan pemberat yang disesuaikan dengan kondisi aliran (kedalaman dan kecepatan) 3. posisi alat ukur harus berada di depan perahu 4. kabel yang digunakan untuk mengukur lebar sungai (tagline) harus terpisah dari kabel yang digunakan untuk menggantungkan perahu
  • 5. 5. apabila lebar sungai lebih dari 100 m, atau sungai digunakan untuk transportasi air maka kabel penggantung perahu tidak dapat digunakan. Pengaturan posisi perahu diatur dengan menggunakan sextant meter agar lintasan pengukuran tetap berada pada satu jalur sehingga lebar sungai sesuai dengan lebar sungai sesungguhnya. Metode ini disebut metode sudut (angular method). Selain metode ini dapat juga digunakan metode perahu bergerak. Metode perahu c. Sisi jembatan 1. Pengukuran debit dari sisi jembatan adalah pengukuran dilakukan dari sisi jembatan bagian hilir aliran dan sebaiknya jembatan yang digunakan tidak terdapat pilar. Peralatan yang digunakan adalah bridge crane, sounding reel, tagline, dan 1 set current meter + pemberat yang beratnya tergantung dari kecepatan aliran. Petugas pengukur minimal terdiri dari 3 orang, 2 orang petugasmengoperasikan bridge crane dan peralatan pengukur dan 1 orang petugas mencatat data pengukuran. 2. Pengukuran dari sisi jembatan dilakukan apabila pada lokasi pos terdapat fasilitas jembatan, dengan kondisi kedalaman air lebih dari 2 m dan kecepatan airnya cukup deras sehingga tidak memungkinkan dilakukan pengukuran dengan menggunakan perahu. Metode Jembatan d. Cable Car (Kereta Gantung)
  • 6. Cable car adalah alat bantu pengukuran berupa kereta gantung yang digantungkan pada kabel utama yang juga berfungsi sebagai alat ukur lebar sungai, dilengkapi dengan tempat duduk petugas pengukur dan dudukansounding reel. Peralatan yang digunakan adalah current meter lengkap dengan ekor panjang dan pemberat yang disesuaikan dengan kondisi kecepatan dan kedalaman aliran. Petugas pengukur terdiri dari 2 orang, 1 orang petugasmengoperasikan peralatan dan 1 orang petugas mencatat data pengukuran. Metode Kereta Gantung e. Winch Cable Way Pengukuran debit dengan menggunakan winch cable way dilakukan dari pinggir sungai dengan menggunakan peralatan winch cable way. Petugas pengukur minimal terdiri dari 2 orang, 1 orang petugasmengoperasikan peralatan dan 1 orang petugas mencatat data pengukuran. Lokasi penempatan winch cable way harus memenuhi persyaratan teknis seperti halnya tempat pengukuran dengan metode lainnya. Persyaratan tersebut antara lain pada bagian alur sungai yang lurus, aliran laminar dan merata, dll. Peralatan winch cable way yang terdiri dari: 1. Kabel pengukur lebar sungai 2. Kabel pengukur kedalaman air juga berfungsi sebagai kabel penghantar listrik untuk menghitung jumlah putaran dan juga berfungsi sebagai penggantung current meter + pemberat yang disesuaikan dengan kondisi aliran (kedalaman dan kecepatan) 3. Kabel utama (main cable) yang berfungsi sebagai penggantung semua peralatan yang digunakan. Kabel utama diikatkan pada dua buah tiang yang dipasang pada kedua tebing sungai, dan salah satu tiangnya digunakan untuk menempatkan pengerek (winch) 4. Pengerek (winch) yang berfungsi untuk menggulung kabel pengukur lebar sungai dan kabel pengukur kedalaman air. Winch dapat terdiri dari 2 (double drum winch) atau hanya terdiri dari 1 winch (single drum winch)
  • 7. Metode Winch cable b. Dengan Menggunakan Pelampung Pengukuran debit menggunakan alat pelampung pada prinsipnya sama dengan metode konvensional, hanya saja kecepatan aliran diukur dengan menggunakan pelampung. Metode pengukuran debit dengan menggunakan pelampung biasa digunakan pada saat banjir dimana pengukuran dengan cara konvensional tidak mungkin dilaksanakan karena faktor peralatan dan keselamatan tim pengukur.  Lokasi Pengukuran Pengukuran debit dengan pelampung perlu memperhatikan syarat-syarat lokasi sebagai berikut : 1. Syarat lokasi pengukuran seperti pada metode konvensional 2. Kondisi aliran sedang banjir dan tidak melimpah 3. Geometri alur dan badan sungai stabil 4. Jarak antara penampang hulu dan hilir minimal 3 kali lebar sungai pada kondisi banjir  Peralatan Pengukuran 1. alat pengukur jarak 2. alat pelampung 3. alat pengukur waktu (stop watch) 4. alat penyipat ruang (theodolith)  Pengukuran Penampang Melintang Pengukuran penampang basah dapat dilakukan pada saat sungai tidak sedang banjir yaitu sesudah atau sebelum banjir. Pengukuran paling sedikit 2 penampang melintang yaitu di hulu dan di hilir yang merupakan titik awal dan titik akhir lintasan penampang. Luas penampang basah sungai didapat dengan cara merata-rata luas kedua penampang basah yang telah diukur.  Tahapan Pengukuran a. Persiapan 1. Pilih lokasi pengukuran 2. Siapkan pelampung 3. Siapkan peralatan untuk mengukur jarak antara dua penampang
  • 8. 4. 5. 6. 7. b. 1. 2. 3. 4. 5. Siapkan peralatan untuk menentukan posisi lintasan pelampung Siapkan peralatan untuk memberi aba-aba Siapkan alat pencatat waktu Siapkan alat tulis Pelaksanaan Pengukuran Lakukan pembacaaan tinggi muka air pada pos duga air di awal pengukuran Letakan alat penyipat ruang di tengah-tengah antara penampang hulu & hilir Ukur jarak antara penampang hulu dan penampang hilir Lepaskan pelampung kira-kira 10 meter di hulu penampang hulu Ukur sudut azimuth posisi pelampung pada saat pelampung melalui penampang hulu dan penampang hilir. Pada saat itu juga catat waktunya 6. Ulangi pekerjaan (d) dan (e) sampai pelampung terakhir 7. Catat tinggi muka air pada akhir pengukuran c. Perhitungan Debit 1. Gambar penampang basah di hulu dan hilir 2. Gambar lintasan pelampung 3. Hitung panjang tiap lintasan pelampung 4. Hitung kecepatan aliran permukaan tiap pelampung, untuk mendapatkan kecepatan aliran sebenarnya maka kecepatan aliran permukaan tiap pelampung harus dikalikan dengan koreksi yang besarnya berkisar antara 0.7 dan 0.8 tergantung dari panjang pelampung dan proses lintasan pelampung 5. Gambar grafik kecepatan aliran 6. Tentukan bagian penampang basah 7. Tentukan nilai kecepatan aliran pada setiap batas bagian penampang 8. Hitung kecepatan rata-rata pada setiap bagian penampang basah 9. Hitung luas bagian penampang basah 10. Hitung debit untuk setiap bagian penampang basah 11. Hitung debit total 12. Hitung tinggi muka air rata-rata Metode Pelampung c. Dengan Menggunakan Larutan
  • 9. Debit aliran dapat diukur dengan menggunakan larutan zat kimia. Metode larutan ini baik digunakan pada lokasi pengukuran yang alur sungainya dangkal, aliran relatif turbulens dan kecepatan aliran cukup tinggi. Larutan zat kimia yang biasa digunakan adalah Sodium Chlorida (NaCl) atau yang biasa kita kenal dengan garam dapur. Metode Larutan Tahapan Pengukuran 1. tentukan lokasi pengukuran 2. ukur penampang basah di hulu dan di hilir dengan jarak antara dua penampang tersebut L 3. tuangkan larutan zat kimia secara terus menerus di hulu dari penampang basah hulu 4. ukur konsentrasi di penampang hulu dan penampang hilir hingga puncak konsentrasi sampai normal dengan alat electric conductivity 5. hitung waktu antara puncak konsentrasi di penampang hulu dan penampang hilir (T) Pada metode ini larutan zat kimia dapat pula diganti dengan menggunakan zat warna. Perjalanan zat warna dari penampang hulu ke penampang hilir dapat diamati secara manual. d. Dengan Menggunakan ADCP (Acoustic Doppler Current Profiler) ADCP adalah alat pengukur arus dimana kecepatan arus air dapat terpantau dalam 3 dimensi pada suatu penampang melintang sungai dengan menggunakan efek dari doppler pada gelombang supersonic. Alat ini dipasang di perahu dan akan mengukur air di sungai secara cepat bila perahu melalui suatu penampang sungai.  Metode ADCP Cara bekerjanya peralatan ADCP adalah air sungai yang mengandung larutan sedimen, tanaman, kayu, dll. merupakan media untuk memantulkan gelombang supersonic didalam air secara tegak lurus dalam 2 arah yang dikirim oleh peralatan ADCP. Dengan menghitung data sistim transmisi, distribusi kecepatan arus 3 dimensi pada tampang aliran dapat diketahui. Profil kecepatan arus digunakan untuk mengintegrasikan arah aliran vertikal dan susunan keepatan arus terhadap tampang horizontal sungai dan digunakan untuk menghitung debit aliran Keuntungan dan kerugian menggunakan peralaran ADCP ini :  Pengukuran kecepatan dapat dilakukan secara cepat  Distribusi kecepatan arus secara 3 dimensi dapat teramati  Kondisi kecepatan aliran, dan debit dapat langsung diketahui  Pada kondisi dimana banyak kayu besar yang terbawa dapat menghantam alat ADCP
  • 10. Pengukuran sulit untuk dilakukan pada malam hari dan sungai yang berkelok-kelok Komunikasi antara perahu radio kontrol dan kontrol transmisi radio maksimum berjarak 1000 meter e. Dengan Menggunakan Bangunan Hidraulik Debit aliran dihitung dengan menggunakan rumus hidrolika dimana koefisiennya dapat ditentukan dari hasil kalibrasi di laboratorium dengan model tes atau dapat dilakukan pengukuran debit dengan current meter pada berbagai elevasi muka air untuk mencari koefisiennya.   3. Pengukuran Debit Secara Langsung a. Metode Kemiringan Luas (Slope Are Method) Metode ini meliputi perhitungan debit banjir pada saluran terbuka atau sungai dengan menggunakan karakteristik penampang yang representatif, kemiringan muka air, dan koefisien kekasaran. Ringkasan Metode Metode Kemiringan Luas digunakan untuk menentukan debit secara tidak langsung dari suatu ruas saluran, biasanya setelah banjir terjadi dengan menggunakan tanda bekas banjir dan karakteristik fisik penampang melintang ruas saluran tersebut. Survei lapangan dilakukan untuk menentukan jarak antara dan elevasi tanda bekas banjir dan menetapkan penampang sungai.Data itu selanjutnya digunakan menghitung beda tinggi muka air diantara dua penampang melintang yang berdekatan dan untuk menetapkan sifat-sifat tertentu dari penampang tersebut. Informasi tersebut digunakan bersama dengan nilai n Manning untuk menghitung debit. b. Metode Darcy-Weisbach Metode ini meliputi perhitungan debit banjir pada saluran terbuka atau sungai yang dasarnya berbatu-batu dengan menggunakan karakteristik penampang yang representatif, kemiringan muka air, dan koefisien resistensi Darcy-Weisbach. Ringkasan Metode Metode Darcy-Weisbach digunakan untuk menentukan debit banjir cara tidak langsung dari suatu ruas sungai, biasanya setelah banjir terjadi dengan menggunakan tanda bekas
  • 11. banjir dan karakteristik fisik penampang melintang ruas sungai tersebut. Persamaan Darcy-Weisbach yang digunakan untuk menghitung debit (Q). 4. Pengambilan Sampel Sedimen Terlarut Besarnya debit sedimen terlarut/suspensi dapat dihitung melalui pengukuran debit dan pengambilan sampel sedimen. Sampel sedimen suspensi yang diambil dari suatu lokasi pos duga air dilakukan setelah pengukuran debit. Lokasi pengambilan sampel harus memenuhi syarat sebagaimana yang berlaku pada pengukuran debit. Peralatan yang digunakan adalah :  Alat pengambil sampel sedimen jenis USDH 48 yang digunakan pada saat pengukuran debit dengan merawas  Alat pengambil sampel sedimen jenis USD 59 untuk pengukuran debit menggunakan perahu, sisi jembatan,cable car dan winch cable way.  Botol sampel isi 500 ml lengkap dengan etiketnya  Seperangkat peralatan pengukuran debit lengkap Jika maksud pengambilan sampel untuk mendapatkan data distribusi konsentrasi sedimen suspensi terhadap kedalaman, maka digunakan metode integrasi titik. Metode integrasi kedalaman diperlukan bila diinginkan analisa hidrologi yang terkait dengan sedimen suspensi dari suatu SWS atau DPS.