SlideShare a Scribd company logo
1 of 41
Download to read offline
PERANGKAT PEMBELAJARAN
K O N S E P D A S A R
C O M P U T E R A I D E D M A N U F A C T U R I N G ( C A M )
U N T U K P R O S E S C N C M I L L I N G
( K D 3 . 1 3 D A N 4 . 1 3 )
P R O G R A M P R O F E S I G U R U D A L A M J A B A T A N
A N G K A T A N 1 G E L O M B A N G I I
T E K N I K M E S I N - F A K U L T A S T E K N I K
U N I V E R S I T A S N E G E R I M E D A N
T A H U N 2 0 2 2
D o n i P e r m a n a , S . P d
S M K N e g e r i 1 B a t a m
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD)
RENCANA PENILAIAN
MEDIA PEMBELAJARAN
MATERI PEMBELAJARAN
Pertemuan ke - 1 (Problem Based Learnig)
Pertemuan ke - 2 (Project Based Learnig)
RENCANA
AKSI 2
I. RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
A. Identitas Modul
Nama Guru Doni Permana, S.Pd
Satuan Pendidikan SMK Negeri 1 Batam
Bidang Keahlian Teknologi dan Rekayasa
Program Keahlian Teknik Mesin
Kosentrasi Keahlian Teknik Pemesinan
Kurikulum Kurikulum 2013
Kelas/Semester XII / Gasal
Tahun Pelajaran 2022/ 2023
Mata Pelajaran Teknik Pemesinan NC/CNC dan CAM
Materi Pembelajaran Konsep Dasar dan Pengenalan Fungsi CAM Milling
Alokasi Waktu 2 x 45 Menit
B. Kompetensi Inti
KI. 1 Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya
KI. 2 Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, santun, peduli (gotong royong, kerja sama, toleran, damai),
tanggung jawab, responsif,dan proaktif melalui keteladanan, pemberian nasihat, penguatan, pembiasaan, dan
pengondisian secara berkesinambungan serta menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai
permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan
diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
 Sikap spiritual (KI 1) dan sikap sosial (KI 2) dibentuk melalui pembelajaran tidak langsung, antara lain melalui
pembelajaran kompetensi pengetahuan (KD pada KI 3) dan kompetensi keterampilan (KD pada KI 4) serta
pembiasaan dan keteladanan
 Penilaian sikap spiritual (KI 1) dan sikap sosial (KI 2) dilakukan, antara lain melalui observasi, penilaian diri,
penilaian antarteman, dan/atau jurnal (catatan pendidik)
KI. 3 Memahami, menerapkan, menganalisis, dan mengevaluasi tentang pengetahuan faktual, konseptual,
operasional dasar, dan metakognitif sesuai dengan bidang dan lingkup kerja Teknik Pemesinan pada tingkat
teknis, spesifik, detail, dan kompleks, berkenaan dengan ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan
humaniora dalam konteks pengembangan potensi diri sebagai bagian dari keluarga, sekolah, dunia kerja, warga
masyarakat nasional, regional, dan internasional
KI. 4 Melaksanakan tugas spesifik dengan menggunakan alat, informasi, dan prosedur kerja yang lazim dilakukan
serta memecahkan masalah sesuai dengan bidang kerja Teknik Pemesinan
Menampilkan kinerja di bawah bimbingan dengan mutu dan kuantitas yang terukur sesuai dengan standar
kompetensi kerja
Menunjukkan keterampilan menalar, mengolah, dan menyaji secara efektif, kreatif, produktif, kritis, mandiri,
kolaboratif, komunikatif, dan solutif dalam ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di
sekolah, serta mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan langsung
Menunjukkan keterampilan mempersepsi, kesiapan, meniru, membiasakan, gerak mahir, menjadikan gerak alami
dalam ranah konkret terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah, serta mampu
melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan langsung
C. Kompetensi Dasar
3.13 Menganalisis Konsep Dasar Computer Aided Manufacturing (CAM) Untuk Proses CNC Milling (C4)
4.13 Mendemonstrasikan fungsi perintah-perintah dalam perangkat lunak CAM Milling. (P2)
D. Indikator Pencapaian Kompetensi
Pengetahuan
(Pertemuan Ke-1)
3.13.1 Peserta didik mampu Menganalisis konsep dasar Computer Aided Manufacturing (CAM). (C4)
3.13.2 Peserta didik mampu Menganalisis menu - menu MasterCAM X5 untuk proses Milling. (C4)
3.13.3 Peserta didik dapat Menemukan fungsi perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses Milling.
(C4)
3.13.4 Peserta didik dapat Merinci Langkah langkah untuk pembuatan gambar 2D pada MasterCAM
X5 untuk proses Milling (C4)
Keterampilan
(Pertemuan Ke-2)
4.13.1 Peserta didik dapat Menunjukkan fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM Milling
X5. (P3)
4.13.2 Peserta didik dapat Menerapkan fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM Milling X5
(P2)
4.13.3 Peserta didik dapat Menyajikan proses pembuatan gambar part 2D pada perangkat
lunakMasterCAM Milling X5 .(P3)
E. Tujuan Pembelajaran
Pertemuan Ke-1
1) Melalui Pengamatan Video Peserta didik mampu Menganalisis konsep dasar Computer Aided
Manufacturing (CAM) dengan baik. (C4)
2) Melalui Pengamatan Video dan diskusi kelompok Peserta didik mampu Menganalisis menu - menu
MasterCAM X5 untuk proses Milling dengan baik. (C4)
3) Melalui Pengamatan Video dan diskusi kelompok Peserta didik dapat Menemukan fungsi perintah (ikon)
MasterCAM X5 untuk proses Milling secara tuntas (C4)
4) Melalui Pengamatan Video dan diskusi kelompok Peserta didik dapat Merinci Langkah langkah untuk
pembuatan gambar 2D pada MasterCAM X5 untuk proses Milling (C4)
Pertemuan Ke-2
5) Melalui unjuk Kerja peserta didik dapat Menunjukkan fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM
Milling X5 dengan tepat. (P3)
6) Melalui unjuk Kerja peserta didik dapat Menerapkan fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM
Milling X5 dengan tepat (P2)
7) Melalui unjuk Kerja peserta didik dapat Menyajikan proses pembuatan gambar part 2D pada perangkat
lunakMasterCAM Milling X5 dengan baik dalam bentuk video (P3)
F. Materi Pembelajaran
1) Fakta (Dapat diamati dengan indera atau alat)
 Tampilan Layar MasterCam X5
 Fungsi Perintah MasterCAM Milling X5
 Desain Part 2D
2) Konsep (Gabungan antar fakta-fakta yang saling berhubungan)
 Penjelasan konsep desain gambar CAM untuk proses Milling
3) Prosedur (Sederetan langkah yang sistematis dalam menerapkan prinsip)
 Cara membuat desain part/ Drawing part 2D pada perangkat lunakMasterCAM X5 untuk CNC Milling
4) Metakognitif (berpikir tingkat tinggi yang melibatkan kontrol aktif dalam proses kognitif belajar dalam memecahkan
suatu masalah)
 Langkah desain part 2D dengan berbagai cara pada perangkat lunakMasterCAM X5 untuk CNC Milling
G. Model Pembelajaran
Pertemuan Ke-1 Problem Based Learning (PBL)
Pertemuan Ke- 2 Project Based Learning (PjBL)
H. Media Pembelajaran
 Video pembelajaran Konsep Computer Aided manufacturuing
https://www.youtube.com/watch?v=Hx6DXuildSc
 Video pembelajaran Menu- Menu MasterCam X5
https://www.youtube.com/watch?v=oBO9ozjyBgw
 Video pembelajaran Cara menggambar 2D dengan masterCAM
https://www.youtube.com/watch?v=Qc4ftkLYUbg
 Presentasi PPT
I. Sumber Belajar
 Buku Digital : Computer_Aided_Manufacturing
https://smkn2bandaaceh.sch.id/assets/modul/Computer_Aided_Manufacturing.pdf
J. Alat dan Bahan Pembelajaran
 Modul
 LKPD
 Laptop/ PC
 Software Mastercam X5
 Software Screencast Omatic
 Smartphone
K. Kegiatan Pembelajaran Pertemuan ke - 1
Pendahuluan (5 Menit
1) Membuka pelajaran dengan salam pembuka, berdoa, dan presensi Peserta didik (Karakter budaya sekolah
tentang disiplin dan religius)
2) Memperhatikan kesiapan psikis dan fisik peserta didik untuk mengikuti proses pembelajaran dengan
memperhatikan kebersihan, kerapian, ketertiban dan kehadiran.(Karakter peduli lingkungan)
3) Guru memberikan motivasi belajar pada Peserta didik
4) Guru menjelaskan tujuan pembelajaran yang harus dicapai Peserta didik serta manfaatnya bagi karir Peserta
didik (Motivasi)
5) Menjelaskan strategi pembelajaran yang digunakan.
6) Penjelasan tentang arah dan tujuan pelajaran.
7) Memberikan apersepsi dengan menyampaikan ruang lingkup materi kompetensi yang akan dipelajari dan di
kembangkan. (Apersepsi)
Kegiatan Inti (35 Menit)
1. Orientasi peserta didik pada masalah
a. Mengamati objek
 Guru menayangkan video tentang konsep dasar Computer Aided Manufacturing
What is computer Aided Manufacturing (CAM) ?
https://www.youtube.com/watch?v=Hx6DXuildSc
 Guru menayangkan video tentang tentang fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM X5 untuk
menggambar 2D https://www.youtube.com/watch?v=oBO9ozjyBgw
 Peserta didik mengamati bahan tayang dan penjelasan dari guru.
b. Menanyakan objek
 Guru memancing pertanyaan kepada peserta didik terkait bahan tayang yang ditampilkan oleh guru.
 Peserta didik setelah melakukan pengamatan dari bahan pembelajaaran yang ditampilkan oleh guru muncul
pertanyaan-pertanyaan yang berkaitan dengan masalah:
a) konsep dasar Computer Aided Manufacturing (CAM) ?
b) identifikasi menu – menu dan fungsi perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses Milling
2. Organisasi peserta didik untuk belajar (mengumpulkan informasi)
a. Pembagian kelompok
 Guru membagi peserta didik dalam 8 kelompok untuk berdiskusi
Peserta didik mengelompokkan diri berdasarkan pembagian kelompok yang telah ditentukan oleh guru
b. Identifikasi masalah
 Guru menugaskan peserta didik secara berkelompok untuk melakukan identifikasi menu – menu dan fungsi
perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses Milling.
 Peserta didik melakukan identifikasi tentang menu – menu dan fungsi perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses
Milling kemudian merumuskan permasalahannya dan memperkirakan jawaban sementara.
3. Membimbing penyelidikan individu maupun kelompok
 Guru menanyakan hasil identifikasi menu – menu dan fungsi perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses Milling
 Peserta didik berdiskusi untuk bertukar pikiran dengan teman kelompoknya mengenai menu – menu dan fungsi
perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses Milling
 Peserta didik bertanya pada teman sekelompok hasil identifikasi menu – menu dan fungsi perintah (ikon)
MasterCAM X5 untuk proses Milling
4. Mengembangkan dan menyajikan hasil karya
 Peserta didik bekerjasama dalam kelompok dan berbagi tugas untuk membuat presentasi tentang menu menu
dan fungsi perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses Milling . .
5. Menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan masalah
 Peserta didik bekerjasama dalam kelompok dan berbagi tugas untuk menampilkan presentasi menu – menu dan
fungsi perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses Milling .
 Peserta didik menanggapi presentasi teman- teman dari kelompok lain.
 Peserta didik dengan bimbingan guru membuat kesimpulan dan laporan menu – menu dan fungsi perintah (ikon)
MasterCAM X5 untuk proses Milling
 Guru memberikan evaluasi dan penilaian
Penutup (5 Menit)
 Guru memberikan penghargaan kepada Peserta didik yang telah menunjukkan sikap aktif, disiplin dan
kerjasama.
 Guru menyampaikan kegiatan pembelajaran untuk pertemuan selanjutnya.
 Guru mengakhiri kegiatan pembelajaran dengan memberikan pesan untuk tetap belajar
 salam
L. Kegiatan Pembelajaran Pertemuan ke - 2
Pendahuluan (5 Menit)
1. Membuka pelajaran dengan salam pembuka, berdoa, dan presensi Peserta didik (Karakter budaya
sekolah tentang disiplin dan religius)
2. Memperhatikan kesiapan psikis dan fisik peserta didik untuk mengikuti proses pembelajaran dengan
memperhatikan kebersihan, kerapian, ketertiban dan kehadiran.(Karakter peduli lingkungan)
3. Guru menjelaskan tujuan pembelajaran yang harus dicapai Peserta didik serta manfaatnya bagi karir
Peserta didik (Motivasi)
4. Menjelaskan strategi pembelajaran yang digunakan.
5. Penjelasan tentang arah dan tujuan pelajaran.
6. Memberikan apersepsi dengan menyampaikan ruang lingkup materi kompetensi yang akan dipelajari
dan di kembangkan. (Apersepsi)
Kegiatan Inti (35 Menit)
1. Penentuan proyek. (Mengamati dan menanya)
a) Guru meminta peserta didik duduk sesuai kelompok yang sudah ditentukan sebelumnya yaitu 8
kelompok dan setiap kelompok terdiri dari 4-5 orang.
b) Guru memberikan tugas proyek yang harus diselesaikan peserta didiksecara berkelompok yaitu
LKPD pembuatan video tutorial Langkah- langkah membuat gambar part 2D pada perangkat
lunakMasterCAM X5 untuk proses cnc Milling menggunakan aplikasi screencast-O-Matic.
c) Guru menayangkan contoh video tutorial yang dimaksud dan Peserta didik mengamati.
d) Guru menyampaikan kriteria penilaian untuk proyek yang akan dibuat oleh peserta didik.
e) Guru bertanya kepada setiap kelompok tentang kesiapan perlengkapan pembuatan video tutorial
yaitu kesiapan laptop, software MasterCam X5 dan software Screencast-O-Matic, minimal harus ada
satu perangkat setiap kelompok.
2. Perancangan langkah-langkah penyelesaian proyek.(Mengumpulkan data)
a) Peserta didik merencanakan proyek pembuatan video tutorial Langkah- langkah membuat gambar
part 2D pada perangkat lunakMasterCAM X5 untuk proses cnc Milling.
b) Peserta didik mengumpulkan data yang dibutuhkan untuk menyelesaikan proyek pembuatan video
tutorial Langkah- langkah membuat gambar part 2D pada perangkat lunakMasterCAM X5 untuk
proses cnc Milling.
c) Masing-masing kelompok menyiapkan bahan dan alat untuk pembuatan proyek.
d) Setiap kelompok berkonsultasi kepada guru untuk persiapanpelaksanaan dan penyelesaian proyek.
3. Penyusunan jadwal pelaksanaan proyek.
a) Setiap kelompok berdiskusi penentuan pembagian waktu penyelesaian proyek agar dapat selesai
dalam 30 menit.
b) Setiap kelompok menentukan pembagian tugas untuk setiap anggotanya.
c) Guru melakukan pengamatan terhadap proses yang dilakukan oleh peserta didik.
4. Penyelesaian proyek dengan fasilitasi dan monitoring guru.(Mengumpulkan data dan mengasosiasi)
a) Peserta didik melaksanakan praktek pembuatan video tutorial Langkah- langkah membuat gambar
part 2D pada perangkat lunakMasterCAM X5 untuk proses cnc Milling menggunakan aplikasi
screencast-O-Matic. sesuai dengan yang telah direncanakan.
b) Guru melakukan monitoring atau pemantauan praktek Peserta didik.
5. Penyusunan laporan dan presentasi/ publikasi hasil proyek. (Mengkomunikasikan)
a) Guru menunjuk satu atau dua kelompok untuk menayangkan video yang telah dibuat didepan kelas
dan kelompok lain diminta memberikan tanggapan.
b) Setiap peserta didik membuat laporan singkat di LKPD tentang langkah – langkah membuat gambar
part 2D pada perangkat lunakMasterCAM X5 untuk proses cnc Milling.
c) Guru mengarahkan dan membimbing peserta didik untuk menyimpulkan hasil pembelajaran.
6. Evaluasi proses dan hasil proyek. (Mengkomunikasikan)
a) Guru menyampaikan hasil evaluasi terhadap proses dan hasil pembelajaran.
Kegiatan Penutup (5 menit)
a. Guru memberikan umpan balik dengan meminta refleksi Peserta didik tentang materi menggambar part 2D pada
perangkat lunakMasterCAM Milling X5. (Critical Thinking & Communication)
b. Guru akan memberi motivasi sebagai tindak lanjut pada pertemuan kali ini dan menyarankan Peserta didik untuk
belajar lebih banyak tentang pengetahuan keteknikan khususnya terkait menggambar part 2D pada perangkat
lunakMasterCAM Milling X5.
c. Peserta didik menyimak informasi yang diberikan oleh guru tentang rencana dan materi yang akan dibahas dalam
pertemuan pembelajaran berikutnya.
d. Peserta didik memimpin berdoa penutup pembelajaran. (Penguatan Pendidikan Karakter Religius)
e. Guru menyampaikan salam penutup.
M. Penilaian
 Teknik Penilaian
 Sikap : Observasi dan jurnal
 Pengetahuan : Tes Tertulis
 Keterampilan : Unjuk Kerja
 Bentuk Penilaian
 Sikap : Lembar observasi (Lampiran 1)
 Pengetahuan : Soal Essay (Lampiran 2: Lembar Instrumen Evaluasi)
 Keterampilan : Praktik (Praktek cara pembuatan gambar 2D pada MasterCAM X5 untuk proses Milling
melalui proyek pembuatan video tutorial Langkah- langkah membuat gambar part 2D
pada perangkat lunakMasterCAM X5 untuk proses cnc Milling menggunakan aplikasi
screencast-O-Matic)
Mengetahui,
Kepala SMK Negeri 1 Batam
Batam, 24 November 2022
Guru Mata Pelajaran
DEDEN SURYANA, M.Pd Doni Permana, S.Pd
NIP. 19750602 200312 1 010
II. LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD)
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK 1
(LKPD 1)
Nama Siswa : ……………………………….. Kelompok : ……
Kelas : ……………………………….. Hari/ Tanggal : ……
A. Tujuan
1) Peserta didik mampu Menganalisis konsep dasar Computer Aided Manufacturing (CAM)
dengan baik. Melalui diskusi) kelompok Peserta didik mampu Menganalisis menu – menu
MasterCAM X5 untuk proses Milling dengan baik.
2) Melalui Pengamatan Video dan diskusi kelompok Peserta didik dapat Menemukan fungsi
perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses Milling secara tuntas
3) Melalui Pengamatan Video dan diskusi kelompok Peserta didik dapat Merinci Langkah
langkah untuk pembuatan gambar 2D pada MasterCAM X5 untuk proses Milling
B. Alat dan Bahan
1. Modul
2. LKPD
3. Laptop/ PC
C. Langkah Kerja
1. Baca petunjuk langkah kerja pada LKPD
2. Duduk perkelompok sesuai kelompok yang sudah di tentukan.
3. Siapkan bahan pelajaran yang dibutuhkan, yaitu LKPD, Modul, Laptop/ PC.
4. Hidupkan laptop atau PC dengan prosedur yang benar.
5. Setiap peserta didik mengerjakan LKPD dengan cara berdiskusi dalam kelompok.
6. Setiap Kelompok membuat presentasi dalam format ppt dan presentasikan didepan kelas.
D. Menganalisis Konsep Dasar Computer Aided Manufacturing (CAM) Untuk Proses CNC
Milling
NO Permasalahan JAWABAN
1 Jabarkan Perbedaan Antara CAD,
CAM, dan CNC!
Kd. 3.13 Menganalisis Konsep Dasar Computer Aided Manufacturing (CAM) Untuk Proses CNC Milling
2 Keuntunganapa saja yang didapat jika
menggunakan aplikasi CAM
3 Jelaskan 5 Aplikasi/ software CAM yang
sering digunakan di dunia pendidikan
atau dunia usaha manufacturing yang
ada di kota batam.
(silahkan berselancar di internet
menggunakan HP atau laptop masing-
masing)
4 Uraikan menu – menu untuk
pembuatan gambar 2D yang ada
pada MasterCam X5.
1. File
2. Undo dan Redo
3. View Manipulation
4. Graphic View
5. tampilan Objek 3 Dimensi
6. modifikasi Delette dan Undelette
7. modifikasi Analyze
8. Sketcher
9. Trim/Break/Extend
10. Xform
11. modifikasi Dimension
12. modifikasi Surface
13. modifikasi Objek 3 Dimensi
E. Kesimpulan
Tuliskan kesimpulan yang kamu dapatkan dalam pembelajaran ini.
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK 2
(LKPD 2)
Nama Siswa : ……………………………….. Kelompok : ……
Kelas : ……………………………….. Hari/ Tanggal : ……
A. Tujuan
1) Melalui unjuk Kerja peserta didik dapat Menunjukkan fungsi perintah dalam perangkat
lunak MasterCAM Milling X5 dengan tepat. (P3)
2) Melalui unjuk Kerja peserta didik dapat Menerapkan fungsi perintah dalam perangkat
lunak MasterCAM Milling X5 dengan tepat (P2)
3) Melalui unjuk Kerja peserta didik dapat Menyajikan proses pembuatan gambar part 2D
pada perangkat lunakMasterCAM Milling X5 dengan baik dalam bentuk video (P3)
B. Alat dan Bahan
1. Modul
2. LKPD
3. Laptop/ PC
4. Software Mastercam X5
5. Software Screencast Omatic
6. Smartphone
C. Keselamatan Kerja
1. Pastikan peletakan laptop/ pc aman agar terhindar dari resiko terjatuh.
2. Pastikan peletakan smartphone/ Hp aman agar terhindar dari resiko terjatuh dan
kehilangan.
3. Pastikan keamanan diri dari bahaya listrik.
D. Gambar kerja
1. Gambar 1
2. Gambar 2
E. Langkah Kerja
1. Siapkan bahan pelajaran yang dibutuhkan, yaitu LKPD, Smartphone, Laptop/ PC.
2. Hidupkan laptop atau PC dengan prosedur yang benar.
3. Buka aplikasi MasterCam X5 pada laptop.
4. Buka Aplikasi Screencast-O-Matik pada laptop.
5. Setting Aplikasi Screencast-O-Matik padsa layar laptop agar siap merekam pembuatan
gambar, dan pastikan kamera pada aplikasi aktif.
6. Mulai rekan aktivitas di layar dengan menklik tombol record pada screencast-O-Matic.
7. Mulai proses pembuatan gambar part 2D pada perangkat lunakMasterCAM Milling X5
dengan baik, Proses gambar harus melibatkan semua anggota kelompok dan waktu
pengerjaan dibagi rata.
8. Setelah proses pembuatan gambar part 2D pada perangkat lunakMasterCAM Milling X5
selesai, maka stop perekaman layar dengan cara klik tombol DONE pada screencast-O-
Matic.
9. Simpan file video di directory yang mudah ditemukan.
10. Uploadkan Video ke semua akun youtube anggota kelompok
11. Kumpulkan link video / youtube kepada guru melalui link google form yang sudah
dibagikan di WAG.
III. RENCANA PENILAIAN
1) Rencana Penilaian Pengetahuan
Penilaian Pengetahuan
Kisi - Kisi
Kompetensi
Dasar
IPK Materi Indikator Soal
Bentuk
Soal
No
Soal
3. 13
Menganalisis konsep
dasar Computer
Aided
Manufacturing
(CAM) untuk
proses Milling (C4)
3.13.1 Menganalisis konsep
dasar Computer Aided
Manufacturing
(CAM) (C4)
konsep dasar
Computer
Aided
Manufacturing
Peserta didik dapat
Menganalisis konsep dasar
Computer Aided
Manufacturing
Tes
tertulis
1
3.13.2
Menganalisis menu - menu
MasterCAM X5 untuk proses
Milling (C4)
Menu – menu
dalam MasterCam
Peserta didik dapat Menemukan
menu - menu MasterCAM X5
untuk proses Milling
2
3.13.3
Menemukan fungsi perintah
(ikon) MasterCAM X5 untuk
proses Milling (C4)
Menu – menu
dalam
MasterCam
Peserta didik dapat Menemukan
fungsi
perintah (ikon) MasterCAM
X5 untuk proses Milling
3
3.13.4
Merinci Langkah langkah untuk
pembuatan gambar 2D pada
MasterCAM X5 untuk proses
Milling (C4)
Menggambar 2d
Dengan Mastercam
Peserta didik dapat Merinci
Langkah langkah untuk
pembuatan gambar 2D pada
MasterCAM X5 untuk proses
Milling
5
2) Rencana Penilaian Keterampilan
utir Soal Pengetahuan dan Kunci Jawaban
Penilaian Keterampilan
Butir Soal Pengetahuan dan Kunci Jawaban
KD IPK Materi Indikator Soal
Bentuk
Soal
4.13
Mendemonstr
asikan fungsi
perintah
perintah
dalam
perangkat
lunak CAM
Milling.
(P2)
4.-13-1 Menunjukkan fungsi
perintah dalam perangkat
lunak MasterCAM Milling X5
(P3)
4.-13-2 Menerapkan fungsi
perintah dalam perangkat
lunak MasterCAM Milling X5
(P2)
4.-13-3 Menyajikan gambar
part 2D pada perangkat
lunakMasterCAM Milling X5
(P3)
Menu – menu
dalam
MasterCam
Menu – menu
dalam
MasterCam
Menggambar
2d Dengan
Mastercam
Peserta didik dapat Menunjukkan
fungsi perintah dalam perangkat
lunak MasterCAM Milling X5
Peserta didik dapat Menerapkan
fungsi perintah dalam perangkat
lunak MasterCAM Milling X5
Peserta didik dapat 3 Membuat
gambar part 2D pada perangkat
lunakMasterCAM Milling X5
Penilaian
kinerja
Rubrik Penilaian Ketrampilan
Sumber : 1
G. B. Leighbody and D. M. Kidd., Methods of Teaching Shop and Technical Subject (New York : Delmar
Publisher, 1966).p.123
No Komponen/Sub Komponen Penilaian
Skor
Baik Cukup Kurang
Skor:3 Skor:2 Skor: 1
1 Langkah Kerja
2 Penggunaan Alat
3 Sikap kerja
4 Penggunaan Sumber Informasi
5 Kemampuan Menganalisa Pekerjaan
6 Ketelitian
7 Keselamatan Kerja
8 Kerapihan
9 Kebersihan
10 Waktu
JUMLAH …….. …….. ……..
27 - 30 = A 24 - 26 = B 20 – 23 = C 15 – 19 = D 10 – 14 = E
Jumlah :
Nilai Akhir :
Instruktor :
PETUNJUK CARA PEMBERIAN NILAI
Cara pemberian skor adalah pada kolom nilai, jika nilainya baik mendapat skor=3, cukup=2, dan kurang=1. Skor maksimum = 30 dan minimum = 10.
Selanjutnya untuk nilai akkhir dikonversikan sebagaimana pada tabel. Sedangkan untuk memberikan nilai pada setiap aspek ketrampilan sebagai berikut :
1. Menggunakan Alat mendapat nilai :
Baik jika : menggunakan semua alat dengan benar
Cukup : menggunakan hampir semua alat dengan benar
Kurang : menggunakan sebagian alat dengan tidak benar
2. Langkah Kerja:
Baik jika : semua langka kerja dikerjakan prosedur dan cara
yang benar
Cukup : sebagian langkah kerja dikerjakan dengan prosedur
dan cara yang benar
Kurang : sebagian langkah kerja dikerjakan dengan prosedur
dan langkah kerja yang kurang benar
3. Sikap Kerja:
Baik jika : bekerja dengan penuh semangat dan disiplin kerja
yang tinggi dan selalu ingin tahu apa yang
sedang dikerjakan
Cukup : bekerja dengan sungguh-sungguh
Kurang : bekerja kurang serius, pokoknya asal bekerja
4. Penggunaan Sumber Informasi:
Baik jika : menggunakan lembar kerja, buku-buku manual, dan
sumber informasi lainnya.
Cukup : menggunakan lembar kerja saja
Kurang : kurang memperhatikan lembar kerja
5. Kemampuan Menganalisa Pekerjaan
Baik jika : dapat menganalisa permasalahan dan dapat
menemukan pemecahannya.
Cukup : dapat menganalisa permasalahan tetapi kurang
sempurna pemecahannya
Kurang : tidak dapat menganalisa permasalahan, dan
menemukan pemecahannya.
6. Ketelitian
Baik jika : semua pekerjaan dikerjakan dengan teliti.
Cukup : hampir semua pekerjaan dikerjakan dengan teliti
Kurang : sebagian saja dari langkah langkah kerja dikerjakan
dengan teliti
7. Keselamatan Kerja
Baik jika : semua alat dan mesin digunakan sesuai dengan
prosedur dan spesifikasinya.
Cukup : sebagian alat dan mesin dignakan sesuai dengan
prosedur dan spesifikasinya
Kurang : alat-alat dan mesin-mesin digunakan dengan tidak
memperhatikan spesifikasinya
8. Kebersihan
Baik jika : semua alat dan mesin serta ruangan setelah
digunakan selalu dibersihkan kembali.
Cukup : hampir semua alat, mesin dan ruangan bengkel
setelah selesai digunakan dibersihkan
Kurang : sebagian alat dan mesin setelah selesai digunakan
dibersihkan
9. Kerapihan
Baik jika : semua alat , mesin, dan ruangan setelah digunakan
selalu diatur dengan rapi.
Cukup : hampir semua alat , mesin-mesin dan ruangan
setelah digunakan diatur kembali dengan rapi
Kurang : alat, mesin-mesin, dan ruangan setelah selesai
digunakan tidak diatur dengan rapi
10. Waktu
Baik jika : semua langkah kerja dapat diselesaikan tepat pada
waktunya.
Cukup : hampir semua langkah kerja dapat diselesaikan
Kurang : sebagian lengkah kerja saja yang dapat diselesaikan
BUTIR SOAL ULANGAN HARIAN
A. soal pilihan ganda
pilihlah jawaban yang paling tepat
1. Fungsi utama dari program Computer Aided Design adalah ….
a. merancang gambar teknik
b. mengonversi gambar teknik ke nc code
c. memanipulasi tampilan layar komputer
d. membuat produk jadi dari sebuah rancangan komputer
e. membuat rancangan teknik sampai produk jadi
2. Pengertian Computer Aided Manufacturing (CAM) adalah ….
a. aplikasi komputer untuk membantu proses pembuatan manufaktur
b. mesin yang digunakan untuk membuat produk jadi
c. aplikasi yang digunakan untuk mengoperasikan mesin industri
d. komputer terhubung dengan mesin industri
e. proses manufaktur/pembuatan komputer
3. Mesin yang pengoperasiannya dikontrol dengan komputer menggunakan bahasanumerik adalah ….
a. mesin konvensional
b. mesin otomatis
c. mesin cnc
d. mesin numeric
e. mesin modern
4. Langkah perancangan teknik menggunakan software CAD/CAM sampai benda jadiialah ….
1. menggambar menggunakan sistem CAD
2. diintegrasikan dengan sistem CAM untuk memperoleh g-code
3. proses benda kerja di mesin CNC
4. transfer G-Code ke mesin CNC
Modifikasi G-Code disesuaikan format dengan mesin CNCrutan langkah yang benar adalah ….
a. 1-2-3-4-5
b. 1-2-5-4-3
c. 2-1-4-5-3
d. 2-3-4-1-5
e. 4-5-3-1-2
5. Yang tidak dapat dikerjakan pada program MasterCam adalah ….
a. menggambar bentuk 2D dan 3D
b. mendapatkan program NC (CAM) dari gambar 2D dan 3D
c. memilih macam-macam pisau potong baik di milling dan lathe
d. menentukan lintasan pahat (toolpath), baik di milling dan lathe
e. memproses G-Code menjadi benda jadi
6. Pada tampilan awal MasterCam memiliki satuan inci maka untuk merubah menjadimetric
pengaturannya berada pada ….
a. wireframe
b. solids
c. model prep
d. configurations
e. options
7. Jika akan merubah warna objek pejal menu yang dipilih adalah ….
a. line color
b. wireframe color
c. solid color
d. surface color
e. clear color
8. Cara membuat garis pada mastercam adalah ….
a. klik line endpoint, klik titik awal garis, klik titik akhir garis, masukan nilai length
b. klik circle center point, klik titik awal garis, klik titik akhir garis, masukan nilailength
c. klik line endpoint, klik titik awal garis, klik titik akhir garis, masukan nilai arc
d. klik line endpoint, klik titik awal garis, klik titik akhir garis, masukan nilai angle
e. klik circle center point, klik titik awal garis, klik titik akhir garis, masukan nilaiangle
9. Perhatikan gambar di bawah ini.
Pada gambar di samping, pemilihan origin digunakan untuk ….
a. menetukan titik awal garis
b. memilih titik origin
c. menetukan panjang garis
d. memilih jenis garis
e. menentukan arah garis
10. Pada pengaturan line endpoint, jika angle diisi 200 garis akan menuju ke arah ….
a. serong kanan atas
b. tegak lurus ke atas
c. serong kiri bawah
d. tegak lurus ke bawah
e. mendatar ke kanan
11. Fungsi anchor to center adalah ….
a. Menempatkan titik pusat gambar pada titik nol sumbu koordinat
b. menggeser gambar ke titik pusat
c. menggeser titik origin
d. menggambar titik pusat
e. memutar titik pusat
12. Dalam membuatkotak dengan titik pusat kotak beradadititik origin, langkah pertama yang dilakukan
adalah ….
a. mencari titik origin
b. mengaktifkan anchor to center
c. membuat kotak dititik sembarang
d. menentukan panjang dan lebar rectangle
e. membuat titik pusat kotak
13. Dalam membuat chamfer dengan dua jarak sudut yang berbeda, menu yang dipilih adalah ….
a. chamfer–1 distance
b. chamfer–2 distance
c. chamfer–distance/angle
d. chamfer–normal
e. chamfer–enter
14. Fungsi dari fillet adalah ….
a. membuat setengah lingkaran
b. membuat garis singgung
c. membuat lingkaran
d. membuat sudut miring
e. membuat kotak persegi
15. Untuk memberikan ketebalan sebuah boundary, pengaturan kunci adalah ....
a. extrude, distance
b. wireframe, solid
c. extrude, cut body
d. solid, boundary
e. extrude, solid
B. Soal Esai isian singkat
Jawablah dengan tepat dan benar.
1. Pengertian dari CAD dan CAM adalah ....
2. Kelebihan menggunakan perangkat lunak CAD dibandingkan melakukan perancangan teknik
secara manual adalah ....
3. Sebutkan beberapa hal yang dapat dilakukan dengan MasterCam yang berhubungan dengan
perancangan teknik.
4. Translate dan move to origin mempunyai fungsi memindah gambar. Coba terangkan perbedaan
keduanya.
5. Untuk menggandakan obyek dengan jarak tertentu menu yang dipilih adalah ....
Note: Ulangan dilaksanakan menggunakan Google Form. Guru membagikan link form kepada siswa dan siswa
mengerjakan di HP atau Laptop masing- masing
Mata pelajaran : Teknik Pemesinan NC/ CNC dan CAM
Kelas : XII TPM
Semester : Gasal
Nama Guru : Doni Permana, S, Pd
KD : 4.13 Mendemonstrasikan fungsi perintah
CAM Milling. (P2)
1. Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)
4.13.4 Peserta didik dapat Menunjukkan fungsi perintah dalam perangkat lunak
(P3)
4.13.5 Peserta didik dapat Menerapkan fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM Milling X5
(P2)
4.13.6 Peserta didik dapat Menyajikan proses pembuatan gambar part 2D pada perangkat
lunakMasterCAM Milling X5 .(
2. Alat dan Bahan
a. Laptop/ PC dan perangkatnya.
b. Software MasterCam X5
c. Software Screencast-
3. Keselamatan Kerja
a. Pastikan peletakan laptop/ pc aman agar terhindar dari resiko terjatuh.
b. Pastikan peletakan smartphone/ Hp aman agar terhindar dari resiko terjatuh dan kehilangan.
c. Pastikan keamanan diri dari bahaya listrik.
4. Gambar kerja
Kelompok 1
JOB SHEET
: Teknik Pemesinan NC/ CNC dan CAM
: XII TPM
: Doni Permana, S, Pd
: 4.13 Mendemonstrasikan fungsi perintah-perintah dalam perangkat lunak
CAM Milling. (P2)
Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)
Peserta didik dapat Menunjukkan fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM Milling X5.
Peserta didik dapat Menerapkan fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM Milling X5
Peserta didik dapat Menyajikan proses pembuatan gambar part 2D pada perangkat
lunakMasterCAM Milling X5 .(P3)
PC dan perangkatnya.
Software MasterCam X5
-O-Matic
Pastikan peletakan laptop/ pc aman agar terhindar dari resiko terjatuh.
Pastikan peletakan smartphone/ Hp aman agar terhindar dari resiko terjatuh dan kehilangan.
Pastikan keamanan diri dari bahaya listrik.
Kelompok 2 Kelompok 3
perintah dalam perangkat lunak
MasterCAM Milling X5.
Peserta didik dapat Menerapkan fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM Milling X5
Peserta didik dapat Menyajikan proses pembuatan gambar part 2D pada perangkat
Pastikan peletakan smartphone/ Hp aman agar terhindar dari resiko terjatuh dan kehilangan.
Kelompok 3
Kelompok 4 kelompok 5 Kelompok 6
Kelompok 7 Kelompok 8 kelompok 9
5. Langkah kerja
1) Buatlah gambar 2D pada gambar kerja diatas pada software MasterCam X5
oleh setiap siswa dengan langkah yang dianggap paling mudah dan paling
cepat!
2) Kerjakan nomor gambar yang sesuai dengan nomor kelompok masing-
masing.
(semua anggota kelompok 1 mengerjakan gambar nomor 1, dst)
3) Rekamlah layar laptop/ pc selama proses pengerjaan gambar sampai selesai
gambar 2D menggunakan screencast-O-Matic.
4) Stop perkaman jika gambar sudah selesai.
5) Simpan file video yang dihasilkan di directory lapto/ PC masing- masing.
6) Upload Video rekaman kea kun youtube masing- masing.
7) Kumpulkan link youtube di google form yang dibagikan oleh guru.
6. Penilaian Ketrampilan
No. Komponen/Sub Komponen Penilaian
Skor
Baik Cukup Kurang
Skor:3 Skor:2 Skor: 1
1 Langkah Kerja
2 Penggunaan Alat
3 Sikap kerja
4 Penggunaan Sumber Informasi
5 Kemampuan Menganalisa Pekerjaan
6 Ketelitian
7 Keselamatan Kerja
8 Kerapihan
9 Kebersihan
1
0
Waktu
JUMLAH …….. …….. ……..
Nilai Akhir :
27 - 30 = A
24 - 26 = B
20 – 23 = C
15 – 19 = D
10 – 14 = E
Jumlah :
Nilai Akhir :
Guru : Doni Permana
(Ttd)
Mengetahui,
Kepala SMK Negeri 1 Batam
Batam, 24 November 2022
Guru Mata Pelajaran
DEDEN SURYANA, M.Pd Doni Permana, S.Pd
NIP. 19750602 200312 1 010
IV. Media Pembelajaran
1) Video pembelajaran Konsep Computer Aided manufacturuing
https://www.youtube.com/watch?v=Hx6DXuildSc
2) Video pembelajaran Menu- Menu MasterCam X5
https://www.youtube.com/watch?v=oBO9ozjyBgw
3) Video pembelajaran Cara menggambar 2D dengan masterCAM
https://www.youtube.com/watch?v=Qc4ftkLYUbg
4) Presentasi PPT
I. Materi Pembelajaran
Kegiatan Belajar 1
Menu-menu Mastercam
A. Uraian Materi
1. Pendahuluan
Mastercam merupakan salah satu perangkat lunak (software) yang dikembangkan oleh sebuah
perusahaan bernama CNC Software Inc. di Massachusetts, Amerika Serikat pada tahun 1983.
CNC Software Inc sendiri adalah perusahaan pertama yang mengembangkan Computer Aided
Design/Computer Aided Manufacturing (CAD/CAM) yang dapat dioperasikan menggunakan
Personal Computer (PC). CAD merupakan perangkat lunak yang dipergunakan untuk mendesain
sebuah produk, sedangkan CAM merupakan perangkat lunak untuk membantu proses manufaktur
yang akan dikerjakan oleh mesin. Mastercam merupakan software pertama yang
memperkenalkan kombinasi proses desain dan proses manufaktur terhadap sebuah produk.
Awal produk utama dari Mastercam adalah sistem CAM 2 dimensi (2D CAM) dengan
dilengkapi peralatan-peralatan virtual untuk mendesain sebuah komponen yang dapat
divisualisasikan proses produksinya melalui layar monitor. Proses visualisasi ini selanjutnya
dapat membantu proses manufaktur komponen dengan menggunakan mesin Computer
Numerically Controlled (CNC). Sejalan dengan pengembangan produk software CAD/CAM,
pengguna Mastercam di seluruh dunia semakin berkembang yang menjadikannya sebagai
software yang direkomendasikan untuk dipergunakan dalam proses desain dan manufaktur
produk berbasis komputer.
Salah satu mata pembelajaran paket keahlian Teknik Pemesinan dalam struktur kurikulum
2013 adalah Teknik Pemesinan CAM. Tujuan pembelajaran dari mata pelajaran ini adalah
melatih siswa agar dapat menguasai konsep dan mengembangkan keterampilan dalam bidang
CAM. Penyelenggaraan mata pelajaran Teknik Pemesinan CAM tidak akan terlepas dari
penggunaan software CAM agar tujuan pembelajaran dapat tercapai. Oleh karena itu, dengan
mempertimbangkan karaktersitik yang dimiliki Mastercam, maka sangat memungkinkan
software ini untuk direkomendasikan guna dipergunakan dalam mendukung pelaksanaan
pembelajaran Teknik Pemesinan CAM.
2. Menu-menu dalam Mastercam
a. Ikon Mastercam terinstall dalam program Windows
Gambar 1. Ikon Mastercam pada layar monitor/desktop
2
b. Tampilan layar Mastercam terinstall dalam program Windows
Gambar 2. Tampilan program Mastercam pada layar monitor komputer
c. Menu File
Gambar 3. Menu File pada Mastercam
New : Menu untuk membuat file Mastercam baru
Open : Menu untuk membuka file Mastercam yang sudahada
Save : Menu untuk menyimpan file yang sedang dibuat
Print : Menu untuk mencetak file ke printer
Print Preview : Menu untuk memperlihatkan file sebelum dicetak
Communications : Menu untuk menghubungkan file dengan perangkat
d. Menu Undo dan Redo
Gambar 4. Menu Undo dan Redo pada Mastercam Undo
: Menu untuk membatalkan perintah-perintah yang sudah
dilaksanakan
Redo : Menu unutk membatalkan perintah Undo (mengembalikan perintah-
perintah yang dibatalkan)
e. Menu View Manipulation
Gambar 5. Menu View Manipulation pada Mastercam
Fit : Menu untuk menampilkan semua geometri yang aktif
disesuaikan dengan tampilan layar. Perintah ini juga bisa
menggunakan kombinasi tombol Alt + F1 dengan cara
ditekan bersama.
Repaint : Menu untuk membersihkan layar, atau menekan F3 Zoom
Target : Menu untuk memperbesar bagian objek tertentu
berdasarkan bagian yang diseleksi oleh mouse dengan
acuan titik tengah dari bagian yang ditentukan oleh
mouse pertama kali.
Zoom Window : Menu untuk menampilkan objek berdasarkan bagian
yang diseleksi dengan dikontrol menggunakanmouse.
Zoom Selected : Menu untuk menampilkan objek tanpa dikontrol oleh
mouse
Un-Zoom/.5 : Menu untuk memperkecil objek dengan ukuran
setengah (0.5) dari ukuran objek sebelumnya
Un-Zoom .8 : Menu untuk memperkecil objek dengan ukuran 0.8
dari ukuran objek sebelumnya
Dynamic Rotation : Menu untuk merotasi objek secara dinamis
Previous View : Menu untuk memperlihatkan objek berdasarkan
tampilan sebelumnya
Named View... : Menu untuk memperlihatkan objek dengan
mendefinsikan terlebih dahulu tampilan yang
dikehendaki
f. Menu Graphic View
Gambar 6. Menu Graphic View pada MastercamTop
: Menu untuk menampilkan pandangan atas objek
Front : Menu untuk menampilkan pandangan depan objek
Right : Menu untuk menampilkan pandangan samping kanan objek
Isometric : Menu untuk menampilkan pandangan isometrik objek
g. Menu tampilan 3 Dimensi Objek
Gambar 7. Menu pilihan tampilan objek 3 dimensi pada Mastercam
Wireframe : Menu untuk menampilkan objek tiga
dimensi dalam bentuk kisi-kisi/jarring-
jaring objek
Shaded : Menu untuk menampilkan objek tiga
dimensi dalam bentuk solid
Turn stock shading on or off : Menu untuk mengaktifkan atau menon-
aktifkan efek bayangan objek
Show/Hide shading : Menu untuk
menampilkan/menyembunyikan efek
bayangan objek
h. Menu Delette dan Undelette
Gambar 8. Menu Delette dan Undelette pada Mastercam
Delete Entities : Menu untuk menghapus bagian per
bagian dari objek
Delete Duplicates : Menu untuk menghapus beberapa bagian
dari objek dalam satu perintah
Delete Duplicates – Advance : Menu untuk menghapus beberapa
bagian dari objek yang lebih kompleks
dalam satu perintah
i. Menu Analyze
Gambar 9. Menu Analyze pada Mastercam
Analyze Entities Properties : Menu untuk menampilkan informasi-
informasi terkait dengan objek yang dipilih
Clear Colors : Menu untuk menampilkan warna objek
sesuai kondisi semula
Run User Application : Menu untuk menampilkan aplikasi yang
sedang digunakan
Regenerate Display List : Menu untuk mengembalikan tampilan
objek seperti semula
Screen Statistic : Menu untuk menampilkan bentuk-bentuk
geometri dari objek yang sedang digambar
Hide Entity : Menu untuk menyembunyikan bagian-
bagian dari objek
j. Menu Sketcher
Gambar 10. Menu Sketcher pada Mastercam
Create Point Position : Menu untuk menggambar titik (point)
berdasarkan pada posisi tertentu. Menu ini
dikembangkan dalam beberapa menu
antara lain: Create Point Dynamics
(menggambar point secara bebas tanpa terikat
posisi tertentu), Create Point Node Point
(menggambar point berdasarkan point-point
tertentu yang merupakan bagian dari objek),
Create Point Segment (menggambar point
yang merupakan bagian dari objek), Create
End Point (menggambar point yang
merupakaan ujung dari objek tertentu), Create
Point Small Arc (Menggambar point identitas
dari sebuah busur)
Create Line End Point : Menu untuk menggambar garis (Line)
dengan titik tolak ujung sebuah objek. Menu ini
dikembangkan dalam beberapa menu yaitu:
Create Line Closest (menggambar garis
berpangkal dari objek terdekat), Create Line
Bisect (menggambar beberapa garis dengan
membentuk sudut tertentu, seperti kaidah garis
dating dan garis pantul), Create Line
Perpendicular (menggambar garis tegak lurus
terhadap garis lain), Create Line Parallel
(menggambar garis sejajar), Create Line
Tangent through point (menggambar garis
membentuk sudut tertentu melewati objek titik
yang dikehendaki)
Create Circle Center Point : Menu untuk menggambar lingkaran (Circle)
berdasarkan titik pusat yang ditentukan. Menu
ini dikembangkan menjadi beberapamenu yaitu:
Create Arc Polar (menggambar busur
berdasarkan titik pusat, titik awal, dan titik akhir
secara polar (incremental)), Create Circle
Edge Point (menggambar busur/lingkaran
berdasarkan tiga titik yang ditentukan), Create
Arc Polar Endpoints (menggambar busur
berdasarkan titik awal dan titik akhir secara
polar (incremental)), Create Arc Tangent
(menggambar busur/lingkaran berdasarkan titik
singgungdari busur/lingkaran)
Create Rectangle : Menu untuk menggambar segi empat beraturan.
Menu ini dikembangkan menjadibeberapa menu
yaitu: Create Rectangle Shapes (menggambar
bujur sangkar dengan ketentuan-ketentuan yang
diatur terlebih dahulu), Create Polygon
(menggambar segi n beraturan, contoh segi 6
atau segi 8), Create Ellipse (menggambarelip),
Create Bounding Box (menggambar kubus
pejal), Create Letters (mengggambar
huruf), Create Spiral (menggambar spiral),
Create Helix (menggambar spiral)
Fillet Entities : Menu untuk menggambar fillet, yaitu profil
geometri pada sudut dari suatu objek
berbentuk busur dengan radius tertentu. Menu
ini dikembangkan untuk mengambarChamfer,
yaitu profil geometri pada sudut dari suatu
objek berbentuk tirus dengan sudut kemiringan
tertentu
Create Manual Spline : Menu untuk menggambar garis bebas
Create Cylinder : Menu untuk menggambar silinder, menu ini
dikembangkan untuk menggambar Cone
(kerucut), Block (balok), Sphere (bola), dan
Torus (donat)
k. Menu Trim/Break/Extend
Gambar 11. Menu Trim/Break/Extend pada Mastercam
Trim : Menu untuk memotong bagian dari suatu objek
Break : Menu untuk membagi objek menjadi beberapa
bagian
Extend : Menu untuk memperpanjang bagian dari suatuobjek
Break Two Pieces : Menu untuk membagi objek menjadi dua bagian
Pengembangan menu-menu dari Trim/Break/Extend
antara lain: Trim Many (memotong lebih dari satu
bagian dari sebuah objek), Joint Entities(menggabungkan
beberapa bagian dari suatu objek), Close Arc
(menyempurnakan busur menjadi lingkaran), Break at
Intersection (memotong bagian yang saling
berpotongan), Break Many Pieces(memotong lebih dari
satu bagian), Break Circles (memotong lingkaran
menjadi beberapa bagian
I. Menu Xform
Gambar 12. Menu Xform pada Mastercam
Dynamics Xform : Menu untuk menggandakan (copy) atau
memindahkan (move) objek berdasarkan titik
koordinat tertentu
Xform Translate : Menu menggandakan (copy),
memindahkan (move), atau
menggabungkan suatu objek berdasarkan jarak
pada sumbu X, sumbu Y, sumbu Z, atau sudut
tertentu
Xform Rotate : Menu untuk memutar objek berdasarkan acuan
titik tertentu
Xform Mirror : Menu untuk menggandakan objek melalui
pencerminan sumbu
Xform Scale : Menu untuk memperbesar atau mengecilkan
objek dengan skala tertentu
Xform Move to Origin : Menu untuk memindahkan objek pada
koordinat awal
Xform Translate 3D : Menu untuk memindahkan bidang suatu
objek secara 3 dimensi (contoh dari posisi TOP
ke posisi FRONT)
Xform Offset Contour : Menu untuk menggandakan objek sejajar
dengan kontur dengan jarak tertentu dari
objek semula
Xform Rectangular Array : Menu untuk menggandakan dalam jumlah
tertentu dalam arah baris dan kolom
Xform Stretch : Menu untuk merenggangkan objek
m. Menu Dimension
Gambar 13. Menu Dimension pada Mastercam
Smart Dimension : Menu untuk menambahkan ukuran pada objek.
Menu ini dapat dikembangkan dalam beberapa menu
antara lain: Horizontal Dimension (membuat ukuran
arah horizontal), Vertical Dimension (membuat ukuran
arah vertical), Parallel Dimension (membuat ukuran
parallel dengan objek yang diukur), Baseline Dimension
(membuat ukuran dari beberapa bidang dengan
menggunakan satu titik awal), Chained Dimension
(membuat ukuran berantai), Angular Dimension
(membuat ukuran sudut), Circular Dimension (membuat
ukuran radius/diameter), Perpendicular Dimension
(membuat ukuran objek-objek yang tegak lurus),Tangent
Dimension (membuat ukuran panjang suatu busur), Point
Dimension (membuat ukuran suatutitik)
Create Note : Menu unutuk mendeskripsikan atau menambahkan
informasi objek tertentu melalui teks.
n. Menu Surface
Gambar 14. Menu Surface pada Mastercam
Create Net Surface : Menu untuk membentuk jarring-jaring
pada permukaan objek 3 dimensi
Create Ruled/Lofted Surface : Menu untuk membentuk garis-garis
pembagi permukaan pada permukaan
objek 3 dimensi
Create Revolved Surface : Menu untuk membentuk pandangan
putar dari permukaan objek 3 dimensi
Create Swept Surface : Menu untuk membentuk jurai-jurai pada
permukaan objek 3 dimensi
Create Extrude Surface : Menu untuk menambah ketinggian
permukaan objek 3 dimensi
Create Offset Surface : Menu untuk menggandakaan secara
paralel permukaan bidang 3 dimensi
Create Fence Surface : Menu untuk membentuk jarring-jaring
berbentuk pagar pada permukaan objek3
dimensi
Create Surface from Solid : Menu untuk membentuk permukaan
baru pada objek solid
Trim Surface to Surface : Memotong antar permukaan
Fillet Surface to Surface : Membentuk geometri radius antar
permukaan objek 3 dimensi Create 2
Surface Blend : Menu untuk menggabungkan dua
permukaan objek 3 dimensi
o. Menu Modifikasi Objek 3 Dimensi
Gambar 15. Menu modifikasi objek 3 dimensi pada Mastercam
Extrude Solid : Menu untuk menambah ketinggian objek 3
dimensi
Revolve Solid : Menu untuk memutar objek 3 dimensi
Swept Solid : Menu untuk membentuk jurai-jurai objek 3
dimensi
Loft Solid : Menu untuk membentuk garis-garis pembagiobjek 3
dimensi
Fillet Solid : Menu untuk membentuk geometri radius pada
sudut objek 3 dimensi. Menu ini dapat
dikembangkan dalam beberapa menu antara lain:
Solid Face-Face Fillet (Fillet untuk permukaan
objek 3 dimensi), Solid One- distance Chamfer
(membentuk geometri miring dengan sudut
tertentu pada objek 3 dimensi)
Solid Shell : Menu membentuk lubang pada objek 3dimensi
Boolean Solid : Menu untuk menggabungkan beberapa objek 3
dimensi
Draft Solid Face : Menu untuk memotong bagian dari objek 3
dimensi
Solid Thicken : Menu untuk mengurangi ketebalan objek 3
dimensi
Remove Solid Face : Menu untuk memindakan permukaan dari
objek 3 dimensi
Solid Find Feature : Menu untuk menentukan bentuk-bentuk dari
objek 3 dimensi
Solid from Surface : Menu untuk membentuk objek 3 dimensi dari
bentuk permukaannya
Solid Trim : Menu untuk menghilangkan segmen dariobjek
3 dimensi
Solid Layout : Menu untuk mengatur objek 3 dimensi
Rectangular Pattern : Menu untuk menentukan bentuk-bentuk segi
empat dari objek 3 dimensi
Set Solid Features Colors : Menu untuk menentukan warna dari objek 3
dimensi
B. Rangkuman
1. Mastercam adalah perangkat lunak (software) yang dikembangkan oleh CNC Software Inc.
yang dipergunakan untuk membantu proses desain (Computer Aided Design) dan proses
manufaktur (Computer Aided Manufacturing) terhadap sebuah produk.
2. Menu-menu yang terdapat dalam Mastercam antara lain menu: File, Undo dan Redo, View
Manipulation, Graphic View, tampilan Objek 3 Dimensi, modifikasi Delette dan Undelette,
modifikasi Analyze, Sketcher, Trim/Break/Extend, Xform, modifikasi Dimension, modifikasi
Surface, modifikasi Objek 3 Dimensi
3. Mastercam dapat dipergunakan dalam memprogram proses pemesinan dengan CAM
4. Mastercam dapat dioperasikan dengan menggunakan program Windows
Kegiatan Belajar 2
Teknik Pembuatan gambar 2D dengan masterCam X5
A. Uraian Materi
1. Menggambar 2DFacing
Pekerjaan facing adalah salah satu jenis pekerjaan pemesinan dengan tujuan untuk meratakan
permukaan benda kerja.
Memulai menggambar 2D (2 dimensi) facing bertujuan untuk menampilkan permukaan benda
kerja yang akan diratakan permukaannya dengan proses pemesinan. Menggambar 2D facing
menggunakan program Mastercam, diawali dengan menjalankan program Mastercam untuk
program Windows. Langkah-langkah menggambar 2D/3D adalah sebagai berikut:
a. Klik ikon Mastercam untuk program Windows yang telah ter-installl di komputer
b. Muncul tampilan program Mastercam pada layar komputer
c. Menetapkan satuan menggambar dengan Mastercam dalam millimeter (mm)dengan
memilih menu Setting ›› Configuration ›› Unit for Analyze distance
Gambar 16. Mengatur satuan milimeter
d. Menampilkan sumbu
1) Tekan fungsi F9 pada keyboard, maka akan muncul garis sumbu. Untuk gambar2D,
sumbu yang ditampilkan adalah sumbu X dan Y
Gambar 17. Tampilan sumbu X dan sumbu Y
Untuk mengubah ke pandangan 3D, perintahnya adalah View ›› Standard View
›› Isometric (WCS)
Gambar 18. Pilihan pandangan 3 D
e. Menggambar kubus beraturan.
1) Dengan perintah Line
Perintah Line digunakan untuk menggambar kubus ukuran sisi atas misalnya
berukuran 100 mm x 100 mm dengan cara menggambar satu persatu rusuk- rusuknya.
Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
Create ›› Line ›› Endpoint ›› klik perpotongan sumbu X dan Y ›› ketik 100
sudut 0 ›› ENTER
Gambar 19. Membuat garis mendatar 100 mm sudut 0 derajat
Create ›› Line ›› Endpoint ›› klik ujung garis mendatar yang terbentuk
sebelumnya ›› ketik 100 sudut 90 ›› ENTER
Gambar 20. Membuat garis mendatar 100 mm sudut 90 derajat
Create ›› Line ›› Endpoint ›› klik ujung garis mendatar yang terbentuk
sebelumnya ›› ketik 100 sudut 180 ›› ENTER
Gambar 21. Membuat garis mendatar 100 mm sudut 180 derajat
Create ›› Line ›› Endpoint ›› klik ujung garis mendatar yang terbentuk
sebelumnya ›› ketik 100 sudut 270 ›› ENTER
Gambar 22. Membuat garis mendatar 100 mm sudut 270 derajat
Gambar 23. Gambar permukaan kubus ukuran 100 mm x 100 mm yang
terbentuk
2) Dengan perintah Rectangle
Perintah Rectangle digunakan untuk menggambar sisi atas kubus segi empatdengan
memasukkan parameter panjang dan sisi.
Create ›› Rectangle ›› Klik perpotongan sumbu X dan Y ›› Ketik 100 dan 100
››ENTER
Gambar 24. Gambar permukaan kubus ukuran 100 mm x 100 mm yang
terbentuk dengan perintah Rectangle
3) Dengan perintah Rectangular Shape
Digunakan untuk menggambar sisi kubus berbentuk segi empat dengan beberapa
parameter tambahan, meliputi: penentuan bentuk rectangle dan penentuan Anchor
(titik referensi).
Create ›› Rectangular Shape ›› ketik panjang (contoh 100 mm) ›› ketik lebar
(contoh 100 mm) ›› tentukan bentuk ››
›› drag objek ke layar dengan dimulai titik perpotongan sumbu X dan Y ›› klik
OK ( )
Gambar 25. Gambar permukaan kubus ukuran 100 mm x 100 mm yang
terbentuk dengan perintah Rectangle Shape

More Related Content

Similar to Rencana Aksi 2_Doni Permana PPL.pdf

Similar to Rencana Aksi 2_Doni Permana PPL.pdf (20)

Micro Teaching
Micro TeachingMicro Teaching
Micro Teaching
 
14. lk.5 rpp unit 2
14. lk.5 rpp unit 214. lk.5 rpp unit 2
14. lk.5 rpp unit 2
 
Rencana pelaksanaan pembelajaran Gambar Manufaktur SMK Kelas XI
Rencana pelaksanaan pembelajaran Gambar Manufaktur SMK Kelas XIRencana pelaksanaan pembelajaran Gambar Manufaktur SMK Kelas XI
Rencana pelaksanaan pembelajaran Gambar Manufaktur SMK Kelas XI
 
Videografi ATP 11 DKV SMK NEGERI SELURUH
Videografi ATP 11 DKV SMK NEGERI SELURUHVideografi ATP 11 DKV SMK NEGERI SELURUH
Videografi ATP 11 DKV SMK NEGERI SELURUH
 
2. rpp dasar desain grafis kd6
2. rpp dasar desain grafis kd62. rpp dasar desain grafis kd6
2. rpp dasar desain grafis kd6
 
Rps Manajemen bisnis fix.docx
Rps Manajemen bisnis fix.docxRps Manajemen bisnis fix.docx
Rps Manajemen bisnis fix.docx
 
Desain grafis
Desain grafisDesain grafis
Desain grafis
 
1. RPS PBO 2021 rev.pdf
1. RPS PBO 2021 rev.pdf1. RPS PBO 2021 rev.pdf
1. RPS PBO 2021 rev.pdf
 
Rpp
RppRpp
Rpp
 
Rps spk 2021
Rps spk 2021Rps spk 2021
Rps spk 2021
 
Rpp simdig
Rpp simdigRpp simdig
Rpp simdig
 
RPP Pertemuan (1).docx
RPP Pertemuan (1).docxRPP Pertemuan (1).docx
RPP Pertemuan (1).docx
 
SILABUS ANIMASI 2D 3D
SILABUS ANIMASI 2D 3DSILABUS ANIMASI 2D 3D
SILABUS ANIMASI 2D 3D
 
2. SILABUS Dasar Desain Grafis.pdf
2. SILABUS Dasar Desain Grafis.pdf2. SILABUS Dasar Desain Grafis.pdf
2. SILABUS Dasar Desain Grafis.pdf
 
Rpp pemrograman dasar
Rpp pemrograman dasarRpp pemrograman dasar
Rpp pemrograman dasar
 
silabus kwh 12.docx
silabus kwh 12.docxsilabus kwh 12.docx
silabus kwh 12.docx
 
RPP Pertemuan (2).docx
RPP Pertemuan (2).docxRPP Pertemuan (2).docx
RPP Pertemuan (2).docx
 
3.4 menerapkan logika, dan operasi perhitungan data
3.4 menerapkan logika, dan operasi perhitungan data3.4 menerapkan logika, dan operasi perhitungan data
3.4 menerapkan logika, dan operasi perhitungan data
 
RPS nora fix.pdf
RPS nora fix.pdfRPS nora fix.pdf
RPS nora fix.pdf
 
RPS OOP
RPS OOPRPS OOP
RPS OOP
 

Rencana Aksi 2_Doni Permana PPL.pdf

  • 1. PERANGKAT PEMBELAJARAN K O N S E P D A S A R C O M P U T E R A I D E D M A N U F A C T U R I N G ( C A M ) U N T U K P R O S E S C N C M I L L I N G ( K D 3 . 1 3 D A N 4 . 1 3 ) P R O G R A M P R O F E S I G U R U D A L A M J A B A T A N A N G K A T A N 1 G E L O M B A N G I I T E K N I K M E S I N - F A K U L T A S T E K N I K U N I V E R S I T A S N E G E R I M E D A N T A H U N 2 0 2 2 D o n i P e r m a n a , S . P d S M K N e g e r i 1 B a t a m RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) RENCANA PENILAIAN MEDIA PEMBELAJARAN MATERI PEMBELAJARAN Pertemuan ke - 1 (Problem Based Learnig) Pertemuan ke - 2 (Project Based Learnig) RENCANA AKSI 2
  • 2. I. RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) A. Identitas Modul Nama Guru Doni Permana, S.Pd Satuan Pendidikan SMK Negeri 1 Batam Bidang Keahlian Teknologi dan Rekayasa Program Keahlian Teknik Mesin Kosentrasi Keahlian Teknik Pemesinan Kurikulum Kurikulum 2013 Kelas/Semester XII / Gasal Tahun Pelajaran 2022/ 2023 Mata Pelajaran Teknik Pemesinan NC/CNC dan CAM Materi Pembelajaran Konsep Dasar dan Pengenalan Fungsi CAM Milling Alokasi Waktu 2 x 45 Menit B. Kompetensi Inti KI. 1 Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya KI. 2 Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, santun, peduli (gotong royong, kerja sama, toleran, damai), tanggung jawab, responsif,dan proaktif melalui keteladanan, pemberian nasihat, penguatan, pembiasaan, dan pengondisian secara berkesinambungan serta menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.  Sikap spiritual (KI 1) dan sikap sosial (KI 2) dibentuk melalui pembelajaran tidak langsung, antara lain melalui pembelajaran kompetensi pengetahuan (KD pada KI 3) dan kompetensi keterampilan (KD pada KI 4) serta pembiasaan dan keteladanan  Penilaian sikap spiritual (KI 1) dan sikap sosial (KI 2) dilakukan, antara lain melalui observasi, penilaian diri, penilaian antarteman, dan/atau jurnal (catatan pendidik) KI. 3 Memahami, menerapkan, menganalisis, dan mengevaluasi tentang pengetahuan faktual, konseptual, operasional dasar, dan metakognitif sesuai dengan bidang dan lingkup kerja Teknik Pemesinan pada tingkat teknis, spesifik, detail, dan kompleks, berkenaan dengan ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dalam konteks pengembangan potensi diri sebagai bagian dari keluarga, sekolah, dunia kerja, warga masyarakat nasional, regional, dan internasional KI. 4 Melaksanakan tugas spesifik dengan menggunakan alat, informasi, dan prosedur kerja yang lazim dilakukan serta memecahkan masalah sesuai dengan bidang kerja Teknik Pemesinan Menampilkan kinerja di bawah bimbingan dengan mutu dan kuantitas yang terukur sesuai dengan standar kompetensi kerja Menunjukkan keterampilan menalar, mengolah, dan menyaji secara efektif, kreatif, produktif, kritis, mandiri, kolaboratif, komunikatif, dan solutif dalam ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah, serta mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan langsung Menunjukkan keterampilan mempersepsi, kesiapan, meniru, membiasakan, gerak mahir, menjadikan gerak alami dalam ranah konkret terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah, serta mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan langsung
  • 3. C. Kompetensi Dasar 3.13 Menganalisis Konsep Dasar Computer Aided Manufacturing (CAM) Untuk Proses CNC Milling (C4) 4.13 Mendemonstrasikan fungsi perintah-perintah dalam perangkat lunak CAM Milling. (P2) D. Indikator Pencapaian Kompetensi Pengetahuan (Pertemuan Ke-1) 3.13.1 Peserta didik mampu Menganalisis konsep dasar Computer Aided Manufacturing (CAM). (C4) 3.13.2 Peserta didik mampu Menganalisis menu - menu MasterCAM X5 untuk proses Milling. (C4) 3.13.3 Peserta didik dapat Menemukan fungsi perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses Milling. (C4) 3.13.4 Peserta didik dapat Merinci Langkah langkah untuk pembuatan gambar 2D pada MasterCAM X5 untuk proses Milling (C4) Keterampilan (Pertemuan Ke-2) 4.13.1 Peserta didik dapat Menunjukkan fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM Milling X5. (P3) 4.13.2 Peserta didik dapat Menerapkan fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM Milling X5 (P2) 4.13.3 Peserta didik dapat Menyajikan proses pembuatan gambar part 2D pada perangkat lunakMasterCAM Milling X5 .(P3) E. Tujuan Pembelajaran Pertemuan Ke-1 1) Melalui Pengamatan Video Peserta didik mampu Menganalisis konsep dasar Computer Aided Manufacturing (CAM) dengan baik. (C4) 2) Melalui Pengamatan Video dan diskusi kelompok Peserta didik mampu Menganalisis menu - menu MasterCAM X5 untuk proses Milling dengan baik. (C4) 3) Melalui Pengamatan Video dan diskusi kelompok Peserta didik dapat Menemukan fungsi perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses Milling secara tuntas (C4) 4) Melalui Pengamatan Video dan diskusi kelompok Peserta didik dapat Merinci Langkah langkah untuk pembuatan gambar 2D pada MasterCAM X5 untuk proses Milling (C4) Pertemuan Ke-2 5) Melalui unjuk Kerja peserta didik dapat Menunjukkan fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM Milling X5 dengan tepat. (P3) 6) Melalui unjuk Kerja peserta didik dapat Menerapkan fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM Milling X5 dengan tepat (P2) 7) Melalui unjuk Kerja peserta didik dapat Menyajikan proses pembuatan gambar part 2D pada perangkat lunakMasterCAM Milling X5 dengan baik dalam bentuk video (P3) F. Materi Pembelajaran 1) Fakta (Dapat diamati dengan indera atau alat)  Tampilan Layar MasterCam X5  Fungsi Perintah MasterCAM Milling X5  Desain Part 2D 2) Konsep (Gabungan antar fakta-fakta yang saling berhubungan)  Penjelasan konsep desain gambar CAM untuk proses Milling 3) Prosedur (Sederetan langkah yang sistematis dalam menerapkan prinsip)  Cara membuat desain part/ Drawing part 2D pada perangkat lunakMasterCAM X5 untuk CNC Milling 4) Metakognitif (berpikir tingkat tinggi yang melibatkan kontrol aktif dalam proses kognitif belajar dalam memecahkan suatu masalah)  Langkah desain part 2D dengan berbagai cara pada perangkat lunakMasterCAM X5 untuk CNC Milling
  • 4. G. Model Pembelajaran Pertemuan Ke-1 Problem Based Learning (PBL) Pertemuan Ke- 2 Project Based Learning (PjBL) H. Media Pembelajaran  Video pembelajaran Konsep Computer Aided manufacturuing https://www.youtube.com/watch?v=Hx6DXuildSc  Video pembelajaran Menu- Menu MasterCam X5 https://www.youtube.com/watch?v=oBO9ozjyBgw  Video pembelajaran Cara menggambar 2D dengan masterCAM https://www.youtube.com/watch?v=Qc4ftkLYUbg  Presentasi PPT I. Sumber Belajar  Buku Digital : Computer_Aided_Manufacturing https://smkn2bandaaceh.sch.id/assets/modul/Computer_Aided_Manufacturing.pdf J. Alat dan Bahan Pembelajaran  Modul  LKPD  Laptop/ PC  Software Mastercam X5  Software Screencast Omatic  Smartphone K. Kegiatan Pembelajaran Pertemuan ke - 1 Pendahuluan (5 Menit 1) Membuka pelajaran dengan salam pembuka, berdoa, dan presensi Peserta didik (Karakter budaya sekolah tentang disiplin dan religius) 2) Memperhatikan kesiapan psikis dan fisik peserta didik untuk mengikuti proses pembelajaran dengan memperhatikan kebersihan, kerapian, ketertiban dan kehadiran.(Karakter peduli lingkungan) 3) Guru memberikan motivasi belajar pada Peserta didik 4) Guru menjelaskan tujuan pembelajaran yang harus dicapai Peserta didik serta manfaatnya bagi karir Peserta didik (Motivasi) 5) Menjelaskan strategi pembelajaran yang digunakan. 6) Penjelasan tentang arah dan tujuan pelajaran. 7) Memberikan apersepsi dengan menyampaikan ruang lingkup materi kompetensi yang akan dipelajari dan di kembangkan. (Apersepsi)
  • 5. Kegiatan Inti (35 Menit) 1. Orientasi peserta didik pada masalah a. Mengamati objek  Guru menayangkan video tentang konsep dasar Computer Aided Manufacturing What is computer Aided Manufacturing (CAM) ? https://www.youtube.com/watch?v=Hx6DXuildSc  Guru menayangkan video tentang tentang fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM X5 untuk menggambar 2D https://www.youtube.com/watch?v=oBO9ozjyBgw  Peserta didik mengamati bahan tayang dan penjelasan dari guru. b. Menanyakan objek  Guru memancing pertanyaan kepada peserta didik terkait bahan tayang yang ditampilkan oleh guru.  Peserta didik setelah melakukan pengamatan dari bahan pembelajaaran yang ditampilkan oleh guru muncul pertanyaan-pertanyaan yang berkaitan dengan masalah: a) konsep dasar Computer Aided Manufacturing (CAM) ? b) identifikasi menu – menu dan fungsi perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses Milling 2. Organisasi peserta didik untuk belajar (mengumpulkan informasi) a. Pembagian kelompok  Guru membagi peserta didik dalam 8 kelompok untuk berdiskusi Peserta didik mengelompokkan diri berdasarkan pembagian kelompok yang telah ditentukan oleh guru b. Identifikasi masalah  Guru menugaskan peserta didik secara berkelompok untuk melakukan identifikasi menu – menu dan fungsi perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses Milling.  Peserta didik melakukan identifikasi tentang menu – menu dan fungsi perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses Milling kemudian merumuskan permasalahannya dan memperkirakan jawaban sementara. 3. Membimbing penyelidikan individu maupun kelompok  Guru menanyakan hasil identifikasi menu – menu dan fungsi perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses Milling  Peserta didik berdiskusi untuk bertukar pikiran dengan teman kelompoknya mengenai menu – menu dan fungsi perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses Milling  Peserta didik bertanya pada teman sekelompok hasil identifikasi menu – menu dan fungsi perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses Milling 4. Mengembangkan dan menyajikan hasil karya  Peserta didik bekerjasama dalam kelompok dan berbagi tugas untuk membuat presentasi tentang menu menu dan fungsi perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses Milling . . 5. Menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan masalah  Peserta didik bekerjasama dalam kelompok dan berbagi tugas untuk menampilkan presentasi menu – menu dan fungsi perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses Milling .  Peserta didik menanggapi presentasi teman- teman dari kelompok lain.  Peserta didik dengan bimbingan guru membuat kesimpulan dan laporan menu – menu dan fungsi perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses Milling  Guru memberikan evaluasi dan penilaian Penutup (5 Menit)  Guru memberikan penghargaan kepada Peserta didik yang telah menunjukkan sikap aktif, disiplin dan kerjasama.  Guru menyampaikan kegiatan pembelajaran untuk pertemuan selanjutnya.  Guru mengakhiri kegiatan pembelajaran dengan memberikan pesan untuk tetap belajar  salam
  • 6. L. Kegiatan Pembelajaran Pertemuan ke - 2 Pendahuluan (5 Menit) 1. Membuka pelajaran dengan salam pembuka, berdoa, dan presensi Peserta didik (Karakter budaya sekolah tentang disiplin dan religius) 2. Memperhatikan kesiapan psikis dan fisik peserta didik untuk mengikuti proses pembelajaran dengan memperhatikan kebersihan, kerapian, ketertiban dan kehadiran.(Karakter peduli lingkungan) 3. Guru menjelaskan tujuan pembelajaran yang harus dicapai Peserta didik serta manfaatnya bagi karir Peserta didik (Motivasi) 4. Menjelaskan strategi pembelajaran yang digunakan. 5. Penjelasan tentang arah dan tujuan pelajaran. 6. Memberikan apersepsi dengan menyampaikan ruang lingkup materi kompetensi yang akan dipelajari dan di kembangkan. (Apersepsi) Kegiatan Inti (35 Menit) 1. Penentuan proyek. (Mengamati dan menanya) a) Guru meminta peserta didik duduk sesuai kelompok yang sudah ditentukan sebelumnya yaitu 8 kelompok dan setiap kelompok terdiri dari 4-5 orang. b) Guru memberikan tugas proyek yang harus diselesaikan peserta didiksecara berkelompok yaitu LKPD pembuatan video tutorial Langkah- langkah membuat gambar part 2D pada perangkat lunakMasterCAM X5 untuk proses cnc Milling menggunakan aplikasi screencast-O-Matic. c) Guru menayangkan contoh video tutorial yang dimaksud dan Peserta didik mengamati. d) Guru menyampaikan kriteria penilaian untuk proyek yang akan dibuat oleh peserta didik. e) Guru bertanya kepada setiap kelompok tentang kesiapan perlengkapan pembuatan video tutorial yaitu kesiapan laptop, software MasterCam X5 dan software Screencast-O-Matic, minimal harus ada satu perangkat setiap kelompok. 2. Perancangan langkah-langkah penyelesaian proyek.(Mengumpulkan data) a) Peserta didik merencanakan proyek pembuatan video tutorial Langkah- langkah membuat gambar part 2D pada perangkat lunakMasterCAM X5 untuk proses cnc Milling. b) Peserta didik mengumpulkan data yang dibutuhkan untuk menyelesaikan proyek pembuatan video tutorial Langkah- langkah membuat gambar part 2D pada perangkat lunakMasterCAM X5 untuk proses cnc Milling. c) Masing-masing kelompok menyiapkan bahan dan alat untuk pembuatan proyek. d) Setiap kelompok berkonsultasi kepada guru untuk persiapanpelaksanaan dan penyelesaian proyek. 3. Penyusunan jadwal pelaksanaan proyek. a) Setiap kelompok berdiskusi penentuan pembagian waktu penyelesaian proyek agar dapat selesai dalam 30 menit. b) Setiap kelompok menentukan pembagian tugas untuk setiap anggotanya. c) Guru melakukan pengamatan terhadap proses yang dilakukan oleh peserta didik. 4. Penyelesaian proyek dengan fasilitasi dan monitoring guru.(Mengumpulkan data dan mengasosiasi) a) Peserta didik melaksanakan praktek pembuatan video tutorial Langkah- langkah membuat gambar part 2D pada perangkat lunakMasterCAM X5 untuk proses cnc Milling menggunakan aplikasi screencast-O-Matic. sesuai dengan yang telah direncanakan. b) Guru melakukan monitoring atau pemantauan praktek Peserta didik. 5. Penyusunan laporan dan presentasi/ publikasi hasil proyek. (Mengkomunikasikan) a) Guru menunjuk satu atau dua kelompok untuk menayangkan video yang telah dibuat didepan kelas
  • 7. dan kelompok lain diminta memberikan tanggapan. b) Setiap peserta didik membuat laporan singkat di LKPD tentang langkah – langkah membuat gambar part 2D pada perangkat lunakMasterCAM X5 untuk proses cnc Milling. c) Guru mengarahkan dan membimbing peserta didik untuk menyimpulkan hasil pembelajaran. 6. Evaluasi proses dan hasil proyek. (Mengkomunikasikan) a) Guru menyampaikan hasil evaluasi terhadap proses dan hasil pembelajaran. Kegiatan Penutup (5 menit) a. Guru memberikan umpan balik dengan meminta refleksi Peserta didik tentang materi menggambar part 2D pada perangkat lunakMasterCAM Milling X5. (Critical Thinking & Communication) b. Guru akan memberi motivasi sebagai tindak lanjut pada pertemuan kali ini dan menyarankan Peserta didik untuk belajar lebih banyak tentang pengetahuan keteknikan khususnya terkait menggambar part 2D pada perangkat lunakMasterCAM Milling X5. c. Peserta didik menyimak informasi yang diberikan oleh guru tentang rencana dan materi yang akan dibahas dalam pertemuan pembelajaran berikutnya. d. Peserta didik memimpin berdoa penutup pembelajaran. (Penguatan Pendidikan Karakter Religius) e. Guru menyampaikan salam penutup. M. Penilaian  Teknik Penilaian  Sikap : Observasi dan jurnal  Pengetahuan : Tes Tertulis  Keterampilan : Unjuk Kerja  Bentuk Penilaian  Sikap : Lembar observasi (Lampiran 1)  Pengetahuan : Soal Essay (Lampiran 2: Lembar Instrumen Evaluasi)  Keterampilan : Praktik (Praktek cara pembuatan gambar 2D pada MasterCAM X5 untuk proses Milling melalui proyek pembuatan video tutorial Langkah- langkah membuat gambar part 2D pada perangkat lunakMasterCAM X5 untuk proses cnc Milling menggunakan aplikasi screencast-O-Matic) Mengetahui, Kepala SMK Negeri 1 Batam Batam, 24 November 2022 Guru Mata Pelajaran DEDEN SURYANA, M.Pd Doni Permana, S.Pd NIP. 19750602 200312 1 010
  • 8. II. LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK 1 (LKPD 1) Nama Siswa : ……………………………….. Kelompok : …… Kelas : ……………………………….. Hari/ Tanggal : …… A. Tujuan 1) Peserta didik mampu Menganalisis konsep dasar Computer Aided Manufacturing (CAM) dengan baik. Melalui diskusi) kelompok Peserta didik mampu Menganalisis menu – menu MasterCAM X5 untuk proses Milling dengan baik. 2) Melalui Pengamatan Video dan diskusi kelompok Peserta didik dapat Menemukan fungsi perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses Milling secara tuntas 3) Melalui Pengamatan Video dan diskusi kelompok Peserta didik dapat Merinci Langkah langkah untuk pembuatan gambar 2D pada MasterCAM X5 untuk proses Milling B. Alat dan Bahan 1. Modul 2. LKPD 3. Laptop/ PC C. Langkah Kerja 1. Baca petunjuk langkah kerja pada LKPD 2. Duduk perkelompok sesuai kelompok yang sudah di tentukan. 3. Siapkan bahan pelajaran yang dibutuhkan, yaitu LKPD, Modul, Laptop/ PC. 4. Hidupkan laptop atau PC dengan prosedur yang benar. 5. Setiap peserta didik mengerjakan LKPD dengan cara berdiskusi dalam kelompok. 6. Setiap Kelompok membuat presentasi dalam format ppt dan presentasikan didepan kelas. D. Menganalisis Konsep Dasar Computer Aided Manufacturing (CAM) Untuk Proses CNC Milling NO Permasalahan JAWABAN 1 Jabarkan Perbedaan Antara CAD, CAM, dan CNC! Kd. 3.13 Menganalisis Konsep Dasar Computer Aided Manufacturing (CAM) Untuk Proses CNC Milling
  • 9. 2 Keuntunganapa saja yang didapat jika menggunakan aplikasi CAM 3 Jelaskan 5 Aplikasi/ software CAM yang sering digunakan di dunia pendidikan atau dunia usaha manufacturing yang ada di kota batam. (silahkan berselancar di internet menggunakan HP atau laptop masing- masing)
  • 10. 4 Uraikan menu – menu untuk pembuatan gambar 2D yang ada pada MasterCam X5. 1. File 2. Undo dan Redo 3. View Manipulation 4. Graphic View 5. tampilan Objek 3 Dimensi 6. modifikasi Delette dan Undelette 7. modifikasi Analyze 8. Sketcher 9. Trim/Break/Extend 10. Xform 11. modifikasi Dimension 12. modifikasi Surface 13. modifikasi Objek 3 Dimensi E. Kesimpulan Tuliskan kesimpulan yang kamu dapatkan dalam pembelajaran ini.
  • 11. LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK 2 (LKPD 2) Nama Siswa : ……………………………….. Kelompok : …… Kelas : ……………………………….. Hari/ Tanggal : …… A. Tujuan 1) Melalui unjuk Kerja peserta didik dapat Menunjukkan fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM Milling X5 dengan tepat. (P3) 2) Melalui unjuk Kerja peserta didik dapat Menerapkan fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM Milling X5 dengan tepat (P2) 3) Melalui unjuk Kerja peserta didik dapat Menyajikan proses pembuatan gambar part 2D pada perangkat lunakMasterCAM Milling X5 dengan baik dalam bentuk video (P3) B. Alat dan Bahan 1. Modul 2. LKPD 3. Laptop/ PC 4. Software Mastercam X5 5. Software Screencast Omatic 6. Smartphone C. Keselamatan Kerja 1. Pastikan peletakan laptop/ pc aman agar terhindar dari resiko terjatuh. 2. Pastikan peletakan smartphone/ Hp aman agar terhindar dari resiko terjatuh dan kehilangan. 3. Pastikan keamanan diri dari bahaya listrik.
  • 12. D. Gambar kerja 1. Gambar 1 2. Gambar 2
  • 13. E. Langkah Kerja 1. Siapkan bahan pelajaran yang dibutuhkan, yaitu LKPD, Smartphone, Laptop/ PC. 2. Hidupkan laptop atau PC dengan prosedur yang benar. 3. Buka aplikasi MasterCam X5 pada laptop. 4. Buka Aplikasi Screencast-O-Matik pada laptop.
  • 14. 5. Setting Aplikasi Screencast-O-Matik padsa layar laptop agar siap merekam pembuatan gambar, dan pastikan kamera pada aplikasi aktif. 6. Mulai rekan aktivitas di layar dengan menklik tombol record pada screencast-O-Matic. 7. Mulai proses pembuatan gambar part 2D pada perangkat lunakMasterCAM Milling X5 dengan baik, Proses gambar harus melibatkan semua anggota kelompok dan waktu pengerjaan dibagi rata. 8. Setelah proses pembuatan gambar part 2D pada perangkat lunakMasterCAM Milling X5 selesai, maka stop perekaman layar dengan cara klik tombol DONE pada screencast-O- Matic. 9. Simpan file video di directory yang mudah ditemukan. 10. Uploadkan Video ke semua akun youtube anggota kelompok 11. Kumpulkan link video / youtube kepada guru melalui link google form yang sudah dibagikan di WAG.
  • 15. III. RENCANA PENILAIAN 1) Rencana Penilaian Pengetahuan Penilaian Pengetahuan Kisi - Kisi Kompetensi Dasar IPK Materi Indikator Soal Bentuk Soal No Soal 3. 13 Menganalisis konsep dasar Computer Aided Manufacturing (CAM) untuk proses Milling (C4) 3.13.1 Menganalisis konsep dasar Computer Aided Manufacturing (CAM) (C4) konsep dasar Computer Aided Manufacturing Peserta didik dapat Menganalisis konsep dasar Computer Aided Manufacturing Tes tertulis 1 3.13.2 Menganalisis menu - menu MasterCAM X5 untuk proses Milling (C4) Menu – menu dalam MasterCam Peserta didik dapat Menemukan menu - menu MasterCAM X5 untuk proses Milling 2 3.13.3 Menemukan fungsi perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses Milling (C4) Menu – menu dalam MasterCam Peserta didik dapat Menemukan fungsi perintah (ikon) MasterCAM X5 untuk proses Milling 3 3.13.4 Merinci Langkah langkah untuk pembuatan gambar 2D pada MasterCAM X5 untuk proses Milling (C4) Menggambar 2d Dengan Mastercam Peserta didik dapat Merinci Langkah langkah untuk pembuatan gambar 2D pada MasterCAM X5 untuk proses Milling 5 2) Rencana Penilaian Keterampilan utir Soal Pengetahuan dan Kunci Jawaban Penilaian Keterampilan Butir Soal Pengetahuan dan Kunci Jawaban KD IPK Materi Indikator Soal Bentuk Soal 4.13 Mendemonstr asikan fungsi perintah perintah dalam perangkat lunak CAM Milling. (P2) 4.-13-1 Menunjukkan fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM Milling X5 (P3) 4.-13-2 Menerapkan fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM Milling X5 (P2) 4.-13-3 Menyajikan gambar part 2D pada perangkat lunakMasterCAM Milling X5 (P3) Menu – menu dalam MasterCam Menu – menu dalam MasterCam Menggambar 2d Dengan Mastercam Peserta didik dapat Menunjukkan fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM Milling X5 Peserta didik dapat Menerapkan fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM Milling X5 Peserta didik dapat 3 Membuat gambar part 2D pada perangkat lunakMasterCAM Milling X5 Penilaian kinerja
  • 16. Rubrik Penilaian Ketrampilan Sumber : 1 G. B. Leighbody and D. M. Kidd., Methods of Teaching Shop and Technical Subject (New York : Delmar Publisher, 1966).p.123 No Komponen/Sub Komponen Penilaian Skor Baik Cukup Kurang Skor:3 Skor:2 Skor: 1 1 Langkah Kerja 2 Penggunaan Alat 3 Sikap kerja 4 Penggunaan Sumber Informasi 5 Kemampuan Menganalisa Pekerjaan 6 Ketelitian 7 Keselamatan Kerja 8 Kerapihan 9 Kebersihan 10 Waktu JUMLAH …….. …….. …….. 27 - 30 = A 24 - 26 = B 20 – 23 = C 15 – 19 = D 10 – 14 = E Jumlah : Nilai Akhir : Instruktor : PETUNJUK CARA PEMBERIAN NILAI Cara pemberian skor adalah pada kolom nilai, jika nilainya baik mendapat skor=3, cukup=2, dan kurang=1. Skor maksimum = 30 dan minimum = 10. Selanjutnya untuk nilai akkhir dikonversikan sebagaimana pada tabel. Sedangkan untuk memberikan nilai pada setiap aspek ketrampilan sebagai berikut : 1. Menggunakan Alat mendapat nilai : Baik jika : menggunakan semua alat dengan benar Cukup : menggunakan hampir semua alat dengan benar Kurang : menggunakan sebagian alat dengan tidak benar 2. Langkah Kerja: Baik jika : semua langka kerja dikerjakan prosedur dan cara yang benar Cukup : sebagian langkah kerja dikerjakan dengan prosedur dan cara yang benar Kurang : sebagian langkah kerja dikerjakan dengan prosedur dan langkah kerja yang kurang benar 3. Sikap Kerja: Baik jika : bekerja dengan penuh semangat dan disiplin kerja yang tinggi dan selalu ingin tahu apa yang sedang dikerjakan Cukup : bekerja dengan sungguh-sungguh Kurang : bekerja kurang serius, pokoknya asal bekerja 4. Penggunaan Sumber Informasi: Baik jika : menggunakan lembar kerja, buku-buku manual, dan sumber informasi lainnya. Cukup : menggunakan lembar kerja saja Kurang : kurang memperhatikan lembar kerja 5. Kemampuan Menganalisa Pekerjaan Baik jika : dapat menganalisa permasalahan dan dapat menemukan pemecahannya. Cukup : dapat menganalisa permasalahan tetapi kurang sempurna pemecahannya Kurang : tidak dapat menganalisa permasalahan, dan menemukan pemecahannya. 6. Ketelitian Baik jika : semua pekerjaan dikerjakan dengan teliti. Cukup : hampir semua pekerjaan dikerjakan dengan teliti Kurang : sebagian saja dari langkah langkah kerja dikerjakan dengan teliti 7. Keselamatan Kerja Baik jika : semua alat dan mesin digunakan sesuai dengan prosedur dan spesifikasinya. Cukup : sebagian alat dan mesin dignakan sesuai dengan prosedur dan spesifikasinya Kurang : alat-alat dan mesin-mesin digunakan dengan tidak memperhatikan spesifikasinya 8. Kebersihan Baik jika : semua alat dan mesin serta ruangan setelah digunakan selalu dibersihkan kembali. Cukup : hampir semua alat, mesin dan ruangan bengkel setelah selesai digunakan dibersihkan Kurang : sebagian alat dan mesin setelah selesai digunakan dibersihkan 9. Kerapihan Baik jika : semua alat , mesin, dan ruangan setelah digunakan selalu diatur dengan rapi. Cukup : hampir semua alat , mesin-mesin dan ruangan setelah digunakan diatur kembali dengan rapi Kurang : alat, mesin-mesin, dan ruangan setelah selesai digunakan tidak diatur dengan rapi 10. Waktu Baik jika : semua langkah kerja dapat diselesaikan tepat pada waktunya. Cukup : hampir semua langkah kerja dapat diselesaikan Kurang : sebagian lengkah kerja saja yang dapat diselesaikan
  • 17. BUTIR SOAL ULANGAN HARIAN A. soal pilihan ganda pilihlah jawaban yang paling tepat 1. Fungsi utama dari program Computer Aided Design adalah …. a. merancang gambar teknik b. mengonversi gambar teknik ke nc code c. memanipulasi tampilan layar komputer d. membuat produk jadi dari sebuah rancangan komputer e. membuat rancangan teknik sampai produk jadi 2. Pengertian Computer Aided Manufacturing (CAM) adalah …. a. aplikasi komputer untuk membantu proses pembuatan manufaktur b. mesin yang digunakan untuk membuat produk jadi c. aplikasi yang digunakan untuk mengoperasikan mesin industri d. komputer terhubung dengan mesin industri e. proses manufaktur/pembuatan komputer 3. Mesin yang pengoperasiannya dikontrol dengan komputer menggunakan bahasanumerik adalah …. a. mesin konvensional b. mesin otomatis c. mesin cnc d. mesin numeric e. mesin modern 4. Langkah perancangan teknik menggunakan software CAD/CAM sampai benda jadiialah …. 1. menggambar menggunakan sistem CAD 2. diintegrasikan dengan sistem CAM untuk memperoleh g-code 3. proses benda kerja di mesin CNC 4. transfer G-Code ke mesin CNC Modifikasi G-Code disesuaikan format dengan mesin CNCrutan langkah yang benar adalah …. a. 1-2-3-4-5 b. 1-2-5-4-3 c. 2-1-4-5-3 d. 2-3-4-1-5 e. 4-5-3-1-2 5. Yang tidak dapat dikerjakan pada program MasterCam adalah …. a. menggambar bentuk 2D dan 3D b. mendapatkan program NC (CAM) dari gambar 2D dan 3D c. memilih macam-macam pisau potong baik di milling dan lathe d. menentukan lintasan pahat (toolpath), baik di milling dan lathe e. memproses G-Code menjadi benda jadi 6. Pada tampilan awal MasterCam memiliki satuan inci maka untuk merubah menjadimetric pengaturannya berada pada …. a. wireframe b. solids c. model prep d. configurations e. options
  • 18. 7. Jika akan merubah warna objek pejal menu yang dipilih adalah …. a. line color b. wireframe color c. solid color d. surface color e. clear color 8. Cara membuat garis pada mastercam adalah …. a. klik line endpoint, klik titik awal garis, klik titik akhir garis, masukan nilai length b. klik circle center point, klik titik awal garis, klik titik akhir garis, masukan nilailength c. klik line endpoint, klik titik awal garis, klik titik akhir garis, masukan nilai arc d. klik line endpoint, klik titik awal garis, klik titik akhir garis, masukan nilai angle e. klik circle center point, klik titik awal garis, klik titik akhir garis, masukan nilaiangle 9. Perhatikan gambar di bawah ini. Pada gambar di samping, pemilihan origin digunakan untuk …. a. menetukan titik awal garis b. memilih titik origin c. menetukan panjang garis d. memilih jenis garis e. menentukan arah garis 10. Pada pengaturan line endpoint, jika angle diisi 200 garis akan menuju ke arah …. a. serong kanan atas b. tegak lurus ke atas c. serong kiri bawah d. tegak lurus ke bawah e. mendatar ke kanan 11. Fungsi anchor to center adalah …. a. Menempatkan titik pusat gambar pada titik nol sumbu koordinat b. menggeser gambar ke titik pusat c. menggeser titik origin d. menggambar titik pusat e. memutar titik pusat 12. Dalam membuatkotak dengan titik pusat kotak beradadititik origin, langkah pertama yang dilakukan adalah …. a. mencari titik origin b. mengaktifkan anchor to center c. membuat kotak dititik sembarang d. menentukan panjang dan lebar rectangle e. membuat titik pusat kotak 13. Dalam membuat chamfer dengan dua jarak sudut yang berbeda, menu yang dipilih adalah …. a. chamfer–1 distance b. chamfer–2 distance c. chamfer–distance/angle d. chamfer–normal e. chamfer–enter
  • 19. 14. Fungsi dari fillet adalah …. a. membuat setengah lingkaran b. membuat garis singgung c. membuat lingkaran d. membuat sudut miring e. membuat kotak persegi 15. Untuk memberikan ketebalan sebuah boundary, pengaturan kunci adalah .... a. extrude, distance b. wireframe, solid c. extrude, cut body d. solid, boundary e. extrude, solid B. Soal Esai isian singkat Jawablah dengan tepat dan benar. 1. Pengertian dari CAD dan CAM adalah .... 2. Kelebihan menggunakan perangkat lunak CAD dibandingkan melakukan perancangan teknik secara manual adalah .... 3. Sebutkan beberapa hal yang dapat dilakukan dengan MasterCam yang berhubungan dengan perancangan teknik. 4. Translate dan move to origin mempunyai fungsi memindah gambar. Coba terangkan perbedaan keduanya. 5. Untuk menggandakan obyek dengan jarak tertentu menu yang dipilih adalah .... Note: Ulangan dilaksanakan menggunakan Google Form. Guru membagikan link form kepada siswa dan siswa mengerjakan di HP atau Laptop masing- masing
  • 20. Mata pelajaran : Teknik Pemesinan NC/ CNC dan CAM Kelas : XII TPM Semester : Gasal Nama Guru : Doni Permana, S, Pd KD : 4.13 Mendemonstrasikan fungsi perintah CAM Milling. (P2) 1. Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK) 4.13.4 Peserta didik dapat Menunjukkan fungsi perintah dalam perangkat lunak (P3) 4.13.5 Peserta didik dapat Menerapkan fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM Milling X5 (P2) 4.13.6 Peserta didik dapat Menyajikan proses pembuatan gambar part 2D pada perangkat lunakMasterCAM Milling X5 .( 2. Alat dan Bahan a. Laptop/ PC dan perangkatnya. b. Software MasterCam X5 c. Software Screencast- 3. Keselamatan Kerja a. Pastikan peletakan laptop/ pc aman agar terhindar dari resiko terjatuh. b. Pastikan peletakan smartphone/ Hp aman agar terhindar dari resiko terjatuh dan kehilangan. c. Pastikan keamanan diri dari bahaya listrik. 4. Gambar kerja Kelompok 1 JOB SHEET : Teknik Pemesinan NC/ CNC dan CAM : XII TPM : Doni Permana, S, Pd : 4.13 Mendemonstrasikan fungsi perintah-perintah dalam perangkat lunak CAM Milling. (P2) Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK) Peserta didik dapat Menunjukkan fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM Milling X5. Peserta didik dapat Menerapkan fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM Milling X5 Peserta didik dapat Menyajikan proses pembuatan gambar part 2D pada perangkat lunakMasterCAM Milling X5 .(P3) PC dan perangkatnya. Software MasterCam X5 -O-Matic Pastikan peletakan laptop/ pc aman agar terhindar dari resiko terjatuh. Pastikan peletakan smartphone/ Hp aman agar terhindar dari resiko terjatuh dan kehilangan. Pastikan keamanan diri dari bahaya listrik. Kelompok 2 Kelompok 3 perintah dalam perangkat lunak MasterCAM Milling X5. Peserta didik dapat Menerapkan fungsi perintah dalam perangkat lunak MasterCAM Milling X5 Peserta didik dapat Menyajikan proses pembuatan gambar part 2D pada perangkat Pastikan peletakan smartphone/ Hp aman agar terhindar dari resiko terjatuh dan kehilangan. Kelompok 3
  • 21. Kelompok 4 kelompok 5 Kelompok 6 Kelompok 7 Kelompok 8 kelompok 9 5. Langkah kerja 1) Buatlah gambar 2D pada gambar kerja diatas pada software MasterCam X5 oleh setiap siswa dengan langkah yang dianggap paling mudah dan paling cepat! 2) Kerjakan nomor gambar yang sesuai dengan nomor kelompok masing- masing. (semua anggota kelompok 1 mengerjakan gambar nomor 1, dst) 3) Rekamlah layar laptop/ pc selama proses pengerjaan gambar sampai selesai gambar 2D menggunakan screencast-O-Matic. 4) Stop perkaman jika gambar sudah selesai. 5) Simpan file video yang dihasilkan di directory lapto/ PC masing- masing. 6) Upload Video rekaman kea kun youtube masing- masing. 7) Kumpulkan link youtube di google form yang dibagikan oleh guru. 6. Penilaian Ketrampilan No. Komponen/Sub Komponen Penilaian Skor Baik Cukup Kurang Skor:3 Skor:2 Skor: 1 1 Langkah Kerja 2 Penggunaan Alat 3 Sikap kerja 4 Penggunaan Sumber Informasi 5 Kemampuan Menganalisa Pekerjaan 6 Ketelitian 7 Keselamatan Kerja
  • 22. 8 Kerapihan 9 Kebersihan 1 0 Waktu JUMLAH …….. …….. …….. Nilai Akhir : 27 - 30 = A 24 - 26 = B 20 – 23 = C 15 – 19 = D 10 – 14 = E Jumlah : Nilai Akhir : Guru : Doni Permana (Ttd) Mengetahui, Kepala SMK Negeri 1 Batam Batam, 24 November 2022 Guru Mata Pelajaran DEDEN SURYANA, M.Pd Doni Permana, S.Pd NIP. 19750602 200312 1 010
  • 23. IV. Media Pembelajaran 1) Video pembelajaran Konsep Computer Aided manufacturuing https://www.youtube.com/watch?v=Hx6DXuildSc 2) Video pembelajaran Menu- Menu MasterCam X5 https://www.youtube.com/watch?v=oBO9ozjyBgw
  • 24. 3) Video pembelajaran Cara menggambar 2D dengan masterCAM https://www.youtube.com/watch?v=Qc4ftkLYUbg
  • 26.
  • 27. I. Materi Pembelajaran Kegiatan Belajar 1 Menu-menu Mastercam A. Uraian Materi 1. Pendahuluan Mastercam merupakan salah satu perangkat lunak (software) yang dikembangkan oleh sebuah perusahaan bernama CNC Software Inc. di Massachusetts, Amerika Serikat pada tahun 1983. CNC Software Inc sendiri adalah perusahaan pertama yang mengembangkan Computer Aided Design/Computer Aided Manufacturing (CAD/CAM) yang dapat dioperasikan menggunakan Personal Computer (PC). CAD merupakan perangkat lunak yang dipergunakan untuk mendesain sebuah produk, sedangkan CAM merupakan perangkat lunak untuk membantu proses manufaktur yang akan dikerjakan oleh mesin. Mastercam merupakan software pertama yang memperkenalkan kombinasi proses desain dan proses manufaktur terhadap sebuah produk. Awal produk utama dari Mastercam adalah sistem CAM 2 dimensi (2D CAM) dengan dilengkapi peralatan-peralatan virtual untuk mendesain sebuah komponen yang dapat divisualisasikan proses produksinya melalui layar monitor. Proses visualisasi ini selanjutnya dapat membantu proses manufaktur komponen dengan menggunakan mesin Computer Numerically Controlled (CNC). Sejalan dengan pengembangan produk software CAD/CAM, pengguna Mastercam di seluruh dunia semakin berkembang yang menjadikannya sebagai software yang direkomendasikan untuk dipergunakan dalam proses desain dan manufaktur produk berbasis komputer. Salah satu mata pembelajaran paket keahlian Teknik Pemesinan dalam struktur kurikulum 2013 adalah Teknik Pemesinan CAM. Tujuan pembelajaran dari mata pelajaran ini adalah melatih siswa agar dapat menguasai konsep dan mengembangkan keterampilan dalam bidang CAM. Penyelenggaraan mata pelajaran Teknik Pemesinan CAM tidak akan terlepas dari penggunaan software CAM agar tujuan pembelajaran dapat tercapai. Oleh karena itu, dengan mempertimbangkan karaktersitik yang dimiliki Mastercam, maka sangat memungkinkan software ini untuk direkomendasikan guna dipergunakan dalam mendukung pelaksanaan pembelajaran Teknik Pemesinan CAM. 2. Menu-menu dalam Mastercam a. Ikon Mastercam terinstall dalam program Windows Gambar 1. Ikon Mastercam pada layar monitor/desktop 2
  • 28. b. Tampilan layar Mastercam terinstall dalam program Windows Gambar 2. Tampilan program Mastercam pada layar monitor komputer c. Menu File Gambar 3. Menu File pada Mastercam New : Menu untuk membuat file Mastercam baru Open : Menu untuk membuka file Mastercam yang sudahada Save : Menu untuk menyimpan file yang sedang dibuat Print : Menu untuk mencetak file ke printer Print Preview : Menu untuk memperlihatkan file sebelum dicetak Communications : Menu untuk menghubungkan file dengan perangkat d. Menu Undo dan Redo Gambar 4. Menu Undo dan Redo pada Mastercam Undo : Menu untuk membatalkan perintah-perintah yang sudah dilaksanakan Redo : Menu unutk membatalkan perintah Undo (mengembalikan perintah- perintah yang dibatalkan)
  • 29. e. Menu View Manipulation Gambar 5. Menu View Manipulation pada Mastercam Fit : Menu untuk menampilkan semua geometri yang aktif disesuaikan dengan tampilan layar. Perintah ini juga bisa menggunakan kombinasi tombol Alt + F1 dengan cara ditekan bersama. Repaint : Menu untuk membersihkan layar, atau menekan F3 Zoom Target : Menu untuk memperbesar bagian objek tertentu berdasarkan bagian yang diseleksi oleh mouse dengan acuan titik tengah dari bagian yang ditentukan oleh mouse pertama kali. Zoom Window : Menu untuk menampilkan objek berdasarkan bagian yang diseleksi dengan dikontrol menggunakanmouse. Zoom Selected : Menu untuk menampilkan objek tanpa dikontrol oleh mouse Un-Zoom/.5 : Menu untuk memperkecil objek dengan ukuran setengah (0.5) dari ukuran objek sebelumnya Un-Zoom .8 : Menu untuk memperkecil objek dengan ukuran 0.8 dari ukuran objek sebelumnya Dynamic Rotation : Menu untuk merotasi objek secara dinamis Previous View : Menu untuk memperlihatkan objek berdasarkan tampilan sebelumnya Named View... : Menu untuk memperlihatkan objek dengan mendefinsikan terlebih dahulu tampilan yang dikehendaki f. Menu Graphic View
  • 30. Gambar 6. Menu Graphic View pada MastercamTop : Menu untuk menampilkan pandangan atas objek Front : Menu untuk menampilkan pandangan depan objek Right : Menu untuk menampilkan pandangan samping kanan objek Isometric : Menu untuk menampilkan pandangan isometrik objek g. Menu tampilan 3 Dimensi Objek Gambar 7. Menu pilihan tampilan objek 3 dimensi pada Mastercam Wireframe : Menu untuk menampilkan objek tiga dimensi dalam bentuk kisi-kisi/jarring- jaring objek Shaded : Menu untuk menampilkan objek tiga dimensi dalam bentuk solid Turn stock shading on or off : Menu untuk mengaktifkan atau menon- aktifkan efek bayangan objek Show/Hide shading : Menu untuk menampilkan/menyembunyikan efek bayangan objek h. Menu Delette dan Undelette Gambar 8. Menu Delette dan Undelette pada Mastercam Delete Entities : Menu untuk menghapus bagian per bagian dari objek Delete Duplicates : Menu untuk menghapus beberapa bagian dari objek dalam satu perintah Delete Duplicates – Advance : Menu untuk menghapus beberapa bagian dari objek yang lebih kompleks dalam satu perintah
  • 31. i. Menu Analyze Gambar 9. Menu Analyze pada Mastercam Analyze Entities Properties : Menu untuk menampilkan informasi- informasi terkait dengan objek yang dipilih Clear Colors : Menu untuk menampilkan warna objek sesuai kondisi semula Run User Application : Menu untuk menampilkan aplikasi yang sedang digunakan Regenerate Display List : Menu untuk mengembalikan tampilan objek seperti semula Screen Statistic : Menu untuk menampilkan bentuk-bentuk geometri dari objek yang sedang digambar Hide Entity : Menu untuk menyembunyikan bagian- bagian dari objek j. Menu Sketcher Gambar 10. Menu Sketcher pada Mastercam
  • 32. Create Point Position : Menu untuk menggambar titik (point) berdasarkan pada posisi tertentu. Menu ini dikembangkan dalam beberapa menu antara lain: Create Point Dynamics (menggambar point secara bebas tanpa terikat posisi tertentu), Create Point Node Point (menggambar point berdasarkan point-point tertentu yang merupakan bagian dari objek), Create Point Segment (menggambar point yang merupakan bagian dari objek), Create End Point (menggambar point yang merupakaan ujung dari objek tertentu), Create Point Small Arc (Menggambar point identitas dari sebuah busur) Create Line End Point : Menu untuk menggambar garis (Line) dengan titik tolak ujung sebuah objek. Menu ini dikembangkan dalam beberapa menu yaitu: Create Line Closest (menggambar garis berpangkal dari objek terdekat), Create Line Bisect (menggambar beberapa garis dengan membentuk sudut tertentu, seperti kaidah garis dating dan garis pantul), Create Line Perpendicular (menggambar garis tegak lurus terhadap garis lain), Create Line Parallel (menggambar garis sejajar), Create Line Tangent through point (menggambar garis membentuk sudut tertentu melewati objek titik yang dikehendaki) Create Circle Center Point : Menu untuk menggambar lingkaran (Circle) berdasarkan titik pusat yang ditentukan. Menu ini dikembangkan menjadi beberapamenu yaitu: Create Arc Polar (menggambar busur berdasarkan titik pusat, titik awal, dan titik akhir secara polar (incremental)), Create Circle Edge Point (menggambar busur/lingkaran berdasarkan tiga titik yang ditentukan), Create Arc Polar Endpoints (menggambar busur berdasarkan titik awal dan titik akhir secara polar (incremental)), Create Arc Tangent (menggambar busur/lingkaran berdasarkan titik singgungdari busur/lingkaran) Create Rectangle : Menu untuk menggambar segi empat beraturan. Menu ini dikembangkan menjadibeberapa menu yaitu: Create Rectangle Shapes (menggambar bujur sangkar dengan ketentuan-ketentuan yang diatur terlebih dahulu), Create Polygon (menggambar segi n beraturan, contoh segi 6 atau segi 8), Create Ellipse (menggambarelip), Create Bounding Box (menggambar kubus pejal), Create Letters (mengggambar huruf), Create Spiral (menggambar spiral), Create Helix (menggambar spiral) Fillet Entities : Menu untuk menggambar fillet, yaitu profil geometri pada sudut dari suatu objek berbentuk busur dengan radius tertentu. Menu ini dikembangkan untuk mengambarChamfer, yaitu profil geometri pada sudut dari suatu objek berbentuk tirus dengan sudut kemiringan tertentu Create Manual Spline : Menu untuk menggambar garis bebas Create Cylinder : Menu untuk menggambar silinder, menu ini dikembangkan untuk menggambar Cone (kerucut), Block (balok), Sphere (bola), dan Torus (donat)
  • 33. k. Menu Trim/Break/Extend Gambar 11. Menu Trim/Break/Extend pada Mastercam Trim : Menu untuk memotong bagian dari suatu objek Break : Menu untuk membagi objek menjadi beberapa bagian Extend : Menu untuk memperpanjang bagian dari suatuobjek Break Two Pieces : Menu untuk membagi objek menjadi dua bagian Pengembangan menu-menu dari Trim/Break/Extend antara lain: Trim Many (memotong lebih dari satu bagian dari sebuah objek), Joint Entities(menggabungkan beberapa bagian dari suatu objek), Close Arc (menyempurnakan busur menjadi lingkaran), Break at Intersection (memotong bagian yang saling berpotongan), Break Many Pieces(memotong lebih dari satu bagian), Break Circles (memotong lingkaran menjadi beberapa bagian I. Menu Xform Gambar 12. Menu Xform pada Mastercam Dynamics Xform : Menu untuk menggandakan (copy) atau memindahkan (move) objek berdasarkan titik koordinat tertentu Xform Translate : Menu menggandakan (copy), memindahkan (move), atau menggabungkan suatu objek berdasarkan jarak pada sumbu X, sumbu Y, sumbu Z, atau sudut tertentu Xform Rotate : Menu untuk memutar objek berdasarkan acuan
  • 34. titik tertentu Xform Mirror : Menu untuk menggandakan objek melalui pencerminan sumbu Xform Scale : Menu untuk memperbesar atau mengecilkan objek dengan skala tertentu Xform Move to Origin : Menu untuk memindahkan objek pada koordinat awal Xform Translate 3D : Menu untuk memindahkan bidang suatu objek secara 3 dimensi (contoh dari posisi TOP ke posisi FRONT) Xform Offset Contour : Menu untuk menggandakan objek sejajar dengan kontur dengan jarak tertentu dari objek semula Xform Rectangular Array : Menu untuk menggandakan dalam jumlah tertentu dalam arah baris dan kolom Xform Stretch : Menu untuk merenggangkan objek m. Menu Dimension Gambar 13. Menu Dimension pada Mastercam Smart Dimension : Menu untuk menambahkan ukuran pada objek. Menu ini dapat dikembangkan dalam beberapa menu antara lain: Horizontal Dimension (membuat ukuran arah horizontal), Vertical Dimension (membuat ukuran arah vertical), Parallel Dimension (membuat ukuran parallel dengan objek yang diukur), Baseline Dimension (membuat ukuran dari beberapa bidang dengan menggunakan satu titik awal), Chained Dimension (membuat ukuran berantai), Angular Dimension (membuat ukuran sudut), Circular Dimension (membuat ukuran radius/diameter), Perpendicular Dimension (membuat ukuran objek-objek yang tegak lurus),Tangent Dimension (membuat ukuran panjang suatu busur), Point Dimension (membuat ukuran suatutitik) Create Note : Menu unutuk mendeskripsikan atau menambahkan informasi objek tertentu melalui teks. n. Menu Surface Gambar 14. Menu Surface pada Mastercam
  • 35. Create Net Surface : Menu untuk membentuk jarring-jaring pada permukaan objek 3 dimensi Create Ruled/Lofted Surface : Menu untuk membentuk garis-garis pembagi permukaan pada permukaan objek 3 dimensi Create Revolved Surface : Menu untuk membentuk pandangan putar dari permukaan objek 3 dimensi Create Swept Surface : Menu untuk membentuk jurai-jurai pada permukaan objek 3 dimensi Create Extrude Surface : Menu untuk menambah ketinggian permukaan objek 3 dimensi Create Offset Surface : Menu untuk menggandakaan secara paralel permukaan bidang 3 dimensi Create Fence Surface : Menu untuk membentuk jarring-jaring berbentuk pagar pada permukaan objek3 dimensi Create Surface from Solid : Menu untuk membentuk permukaan baru pada objek solid Trim Surface to Surface : Memotong antar permukaan Fillet Surface to Surface : Membentuk geometri radius antar permukaan objek 3 dimensi Create 2 Surface Blend : Menu untuk menggabungkan dua permukaan objek 3 dimensi o. Menu Modifikasi Objek 3 Dimensi Gambar 15. Menu modifikasi objek 3 dimensi pada Mastercam Extrude Solid : Menu untuk menambah ketinggian objek 3 dimensi Revolve Solid : Menu untuk memutar objek 3 dimensi Swept Solid : Menu untuk membentuk jurai-jurai objek 3 dimensi Loft Solid : Menu untuk membentuk garis-garis pembagiobjek 3 dimensi Fillet Solid : Menu untuk membentuk geometri radius pada sudut objek 3 dimensi. Menu ini dapat dikembangkan dalam beberapa menu antara lain: Solid Face-Face Fillet (Fillet untuk permukaan objek 3 dimensi), Solid One- distance Chamfer (membentuk geometri miring dengan sudut tertentu pada objek 3 dimensi) Solid Shell : Menu membentuk lubang pada objek 3dimensi Boolean Solid : Menu untuk menggabungkan beberapa objek 3 dimensi Draft Solid Face : Menu untuk memotong bagian dari objek 3 dimensi
  • 36. Solid Thicken : Menu untuk mengurangi ketebalan objek 3 dimensi Remove Solid Face : Menu untuk memindakan permukaan dari objek 3 dimensi Solid Find Feature : Menu untuk menentukan bentuk-bentuk dari objek 3 dimensi Solid from Surface : Menu untuk membentuk objek 3 dimensi dari bentuk permukaannya Solid Trim : Menu untuk menghilangkan segmen dariobjek 3 dimensi Solid Layout : Menu untuk mengatur objek 3 dimensi Rectangular Pattern : Menu untuk menentukan bentuk-bentuk segi empat dari objek 3 dimensi Set Solid Features Colors : Menu untuk menentukan warna dari objek 3 dimensi B. Rangkuman 1. Mastercam adalah perangkat lunak (software) yang dikembangkan oleh CNC Software Inc. yang dipergunakan untuk membantu proses desain (Computer Aided Design) dan proses manufaktur (Computer Aided Manufacturing) terhadap sebuah produk. 2. Menu-menu yang terdapat dalam Mastercam antara lain menu: File, Undo dan Redo, View Manipulation, Graphic View, tampilan Objek 3 Dimensi, modifikasi Delette dan Undelette, modifikasi Analyze, Sketcher, Trim/Break/Extend, Xform, modifikasi Dimension, modifikasi Surface, modifikasi Objek 3 Dimensi 3. Mastercam dapat dipergunakan dalam memprogram proses pemesinan dengan CAM 4. Mastercam dapat dioperasikan dengan menggunakan program Windows
  • 37. Kegiatan Belajar 2 Teknik Pembuatan gambar 2D dengan masterCam X5 A. Uraian Materi 1. Menggambar 2DFacing Pekerjaan facing adalah salah satu jenis pekerjaan pemesinan dengan tujuan untuk meratakan permukaan benda kerja. Memulai menggambar 2D (2 dimensi) facing bertujuan untuk menampilkan permukaan benda kerja yang akan diratakan permukaannya dengan proses pemesinan. Menggambar 2D facing menggunakan program Mastercam, diawali dengan menjalankan program Mastercam untuk program Windows. Langkah-langkah menggambar 2D/3D adalah sebagai berikut: a. Klik ikon Mastercam untuk program Windows yang telah ter-installl di komputer b. Muncul tampilan program Mastercam pada layar komputer c. Menetapkan satuan menggambar dengan Mastercam dalam millimeter (mm)dengan memilih menu Setting ›› Configuration ›› Unit for Analyze distance Gambar 16. Mengatur satuan milimeter d. Menampilkan sumbu 1) Tekan fungsi F9 pada keyboard, maka akan muncul garis sumbu. Untuk gambar2D, sumbu yang ditampilkan adalah sumbu X dan Y Gambar 17. Tampilan sumbu X dan sumbu Y
  • 38. Untuk mengubah ke pandangan 3D, perintahnya adalah View ›› Standard View ›› Isometric (WCS) Gambar 18. Pilihan pandangan 3 D e. Menggambar kubus beraturan. 1) Dengan perintah Line Perintah Line digunakan untuk menggambar kubus ukuran sisi atas misalnya berukuran 100 mm x 100 mm dengan cara menggambar satu persatu rusuk- rusuknya. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut: Create ›› Line ›› Endpoint ›› klik perpotongan sumbu X dan Y ›› ketik 100 sudut 0 ›› ENTER Gambar 19. Membuat garis mendatar 100 mm sudut 0 derajat
  • 39. Create ›› Line ›› Endpoint ›› klik ujung garis mendatar yang terbentuk sebelumnya ›› ketik 100 sudut 90 ›› ENTER Gambar 20. Membuat garis mendatar 100 mm sudut 90 derajat Create ›› Line ›› Endpoint ›› klik ujung garis mendatar yang terbentuk sebelumnya ›› ketik 100 sudut 180 ›› ENTER Gambar 21. Membuat garis mendatar 100 mm sudut 180 derajat Create ›› Line ›› Endpoint ›› klik ujung garis mendatar yang terbentuk sebelumnya ›› ketik 100 sudut 270 ›› ENTER Gambar 22. Membuat garis mendatar 100 mm sudut 270 derajat Gambar 23. Gambar permukaan kubus ukuran 100 mm x 100 mm yang terbentuk
  • 40. 2) Dengan perintah Rectangle Perintah Rectangle digunakan untuk menggambar sisi atas kubus segi empatdengan memasukkan parameter panjang dan sisi. Create ›› Rectangle ›› Klik perpotongan sumbu X dan Y ›› Ketik 100 dan 100 ››ENTER Gambar 24. Gambar permukaan kubus ukuran 100 mm x 100 mm yang terbentuk dengan perintah Rectangle
  • 41. 3) Dengan perintah Rectangular Shape Digunakan untuk menggambar sisi kubus berbentuk segi empat dengan beberapa parameter tambahan, meliputi: penentuan bentuk rectangle dan penentuan Anchor (titik referensi). Create ›› Rectangular Shape ›› ketik panjang (contoh 100 mm) ›› ketik lebar (contoh 100 mm) ›› tentukan bentuk ›› ›› drag objek ke layar dengan dimulai titik perpotongan sumbu X dan Y ›› klik OK ( ) Gambar 25. Gambar permukaan kubus ukuran 100 mm x 100 mm yang terbentuk dengan perintah Rectangle Shape