SlideShare a Scribd company logo
KILAS
BADAN DIKLAT ESDM
2015
BALIK
KILAS
BADAN DIKLAT ESDM
2015
BALIK
Daftar Isi 00
Kata Pengantar 00
Sekretariat Badan Diklat ESDM 00
Pusdiklat Migas 00
Pusdiklat Ketenagalistrikan, Energi Baru Terbarukan dan
Konservasi Energi
00
Pusdiklat Minerba 00
Pusdiklat Geologi 00
STEM Akamigas 00
Balai Diklat Tambang Bawah Tanah 00
DAFTAR
ISI
REDAKSI
Penanggung Jawab : Djajang Sukarna
Koordinator : Endang Sutisna
Ketua Pelaksana : Taufik
Pelaksana : Julian Ambasador, Baskoro, Arnan Danang, Arujin, Dhany Arief Hidayat
Kontributor : ....(Pusdiklat KEBTKE) .... (Pusdiklat Migas) .... (Pusdiklat Minerba) .... (Pusdiklat
Geologi) ....(Balai Diklat TBT) .....(STEM Akamigas).
KATA
PENGANTAR
Dengan Mengucap puji syukur kehadirat Tuhan Yang Kuasa, Badan
Pendidikan dan Pelatihan Energi dan Sumber Daya Mineral telah selesai
menyusun buku Kilas Balik Pendidikan dan Pelatihan Energi Tahun 2015.
Sasaran utama dalam penerbitan buku ini adalah untuk memberikan
gambaran kegiatan yang telah dilaksanakan oleh Badan Pendidikan dan
Pelatihan Energi dan Sumber Daya Mineral pada tahun anggaran 2015 serta
informasi kegiatan kediklatan lainnya yang terkait.
Kami menyadari bahwa kegiatan yang telah dilakukan pada tahun 2015
masih perlu terus disempurnakan dan dievaluasi.
Semoga buku kilas balik 2015 ini bermanfaat dalam memberikan gambaran
yang seutuhnya mengenai peran Badan Diklat ESDM yang pada tahun 2016
menjadi Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Energi dan Sumber
Daya Mineral
Dr. Ir. Djadjang Sukarna
2015
P U S D I K L A T
M I G A S
P U S D I K L A T
M I N E R B A
S E K R E T AR I A T
B AD A N D I K L A T
E S D M
P U S D I K L A T
G E O L O G I
P U S D I K L A T
K E T B T K E
S T E M
AK A M I G A S
B AL A I
D I K L A T T B T
SCHEME OF
KILAS BALIK
07
SEKRETARIAT
BADAN DIKLAT ESDM
Sesbadiklat ESDM
Endang Sutisna
UNIVERSITY
ONE
HOUR
1-hour U adalah kuliah satu-jam
dari para tokoh, profesional,
inovator, pimpinan perusahaan,
kalangan akademisi dari berbagai
latarbelakang pengalaman dan
disiplin, yang dikemas dalam
suasana akrab, berbaur dan
menghibur (entertaining) untuk
membangun jalur komunikasi
internal pejabat-pegawai, sebagai
jembatan interaksi dengan stakeholder luar, sekaligus meningkatkan wawasan
pengetahuan dan pengalaman. Akrab, Berbaur dan Menghibur merupakan indikator
kunci dalam penyelenggaraan 1-hour U ini.
1-hour U direncanakan akan menjadi program rutin Badan Diklat ESDM, dan
diselenggarakan setiap sebulan sekali. Sebagai sarana pendukung program adalah
tersedianya Change STATION yang direncanakan akan dibangun di 5 (lima) Satuan
Kerja dilingkungan Badan Diklat ESDM, dan akan menjadi Change STATION for
Power, Change STATION for Oil and Gas, Change STATION for Mining, Change
STATION for Geology, dan Change STATION for Others.
Pada The 1st 1-hour University Bapak Dwi Sucipto - Direktur Utama PT. Pertamina
(Persero), pada The 2nd 1-hour University Ibu Tri Rismaharini – Walikota Surabaya,
pada The 3rd 1-hour University Bapak Handry Satriago – CEO GE Indonesia. Mereka
semua telah berbagi pengalaman dan pengetahuannya tentang kepemimpinan dan
tipsnya untuk terus-menerus berinovasi.
HUMAN RESOURCES AND REGULATION
WORKSHOP
KESIAPAN INDONESIA DALAM
Rencana pemerintah untuk memanfaatkan energi
nuklir sudah dirintis sejak tahun 1958. Hingga
kini, telah banyak manfaat yang di peroleh dari
pemanfaatan energi nuklir untuk non-
ketenagalistrikan. Sebagaimana kita ketahui
bersama, rencana pembangunan pembangkit
listrik tenaga nuklir (PLTN) di Indonesia
seringkali dipersoalkan oleh individu dan
kelompok masyarakat yang tidak setuju atau anti
nuklir. Beberapa kali diskusi, seminar, maupun
workshop untuk membahas hal tersebut telah
diselenggarakan dan memberikan penilaian
bahwa Indonesia belum layak untuk
memanfaatkan tenaga nuklir sebagai pembangkit
listrik.
PEMANFAATAN ENERGI NUKLIR
panjang dan potensi radiasinya tinggi. Dan
yang paling menjadi sorotan masyarakat dan
individu anti nuklir adalah sumber daya
manusia Indonesia masih diragukan dari aspek
kompetensi dalam penguasaan teknologi,
kedisiplinan dan kemampuan dalam
menangani kebencanaan.
Pertimbangan penggunaan PLTN adalah
sebagai bentuk diversifikasi energi dalam
memenuhi kebutuhan listrik secara cepat,
dapat mengejar kekurangan listrik di Indonesia,
menghindari Indonesia dari krisis listrik karena
pertumbuhan pasokan tidak mencukupi.
PLTN mengurangi ketergantungan Indonesia
terhadap bahan bakar fosil, seperti minyak dan
batubara. Saat ini pembangkitan listrik di
Indonesia masih menggantungkan pada bahan
bakar minyak sekitar 50%, selebihnya dipenuhi
dari batubara, gas, air dan panas bumi.
Sumber daya manusia adalah salah satu dari 19
insfrastruktur yang diperlukan dalam program
pembangunan PLTN. Dibutukan waktu 10-15
tahun sebelum PLTN dioperasikan. Dari target
tahun 2024, akan dioperasikan 5GW, maka
2013 sudah seharusnya SDM disiapkan.
Melalui workshop ini diharapkan dapat
meningkatkan pengetahuan terkait langkah
pengembangan sumber daya manusia dan
regulasi yang telah dijalankan menuju
pemanfaatan PLTN.
Beberapa hal yang dipersoalkan antara lain: PLTN
dianggap sebagai pembangkit listrik yang mahal,
memiliki resiko tinggi, dan wilayah Indonesia tidak
layak dibangun PLTN karena berada di daerah
ring of fire. Pertimbangan lainnya adalah limbah
radioaktif yang dihasilkan PLTN masih berumur
Jakarta, 20 – 21 Oktober 2015
PUSDIKLAT
KEBTKE
Kapusdiklat KEBTKE
No Name
BRIGADE ENERGI
SOSIALISASI
PEMBEKALAN
Dalam rangka mewujudkan SDM yang kompeten dalam pelaksanaan manajemen energi
sesuai amanat Peraturan Pemerintah No. 70 Tahun 2009 tentang Konservasi Energi dan
Instruksi Presiden No. 13 Tahun 2011 tentang Penghematan Energi, maka Pemerintah
perlu melakukan pembinaan terhadap SDM yang kompeten di bidang konservasi energi.
Sehubungan dengan hal tersebut, maka Pusat Diklat KEBTKE menyelenggarakan
“Pelatihan Brigade Energi” yang bertujuan untuk mengembangkan kapasitas SDM dalam
bidang konservasi energi.
Pelatihan ini menjadi sangat penting sebagai media untuk mengedukasi SDM dalam hal
ini aparatur sipil negara guna meningkatkan pemahaman di bidang konservasi energi.
Peserta pelatihan tersebut berasal dari Kementerian ESDM yang berjumlah 475 orang.
Diharapkan hasil yang diperoleh dari pelatihan ini adalah aparatur sipil negara menjadi
garda terdepan dalam memberikan sosialisasi dan peningkatan pemahaman masyarakat
serta swasta dalam rangka penghematan energi yang selanjutnya akan disebut sebagai
Brigade Energi.
24 Agustus 2015
INTERNATIONAL TRAINING
PROGRAMME ON
MICRO HYDRO POWER FOR RURAL
DEVELOPMENT
24 s.d. 31 Maret 2015
Pusat Diklat KEBTKE bekerja sama dengan NAM-CSSTC, menyelenggarakan Diklat yang
bertajuk International Training Programme on Micro Hydro Power for Rural Development. Pelatihan
tersebut dilaksanakan di Padang pada tanggal 24 s.d. 31 Maret 2015 Pelatihan yang bertujuan
memberikan pengetahuan secara komprehensif mengenai Micro Hydro dalam konteks
pembangunan energi di Indonesia ini dihadiri oleh peserta yang berasal dari perwakilan negara
Tanzania, Cuba, Indonesia, Laos, Myanmar, Pilipina, Thailand, dan Bangladesh.
Selain diberikan teori, dalam pelatihan ini peserta juga diajak untuk terjun langsung ke
lapangan yaitu dengan melakukan kunjungan ke Kecamatan Kinali, Pasaman Barat. Pengajar
dalam pelatihan ini melibatkan tenaga ahli dari Asosiasi Hidro Bandung (AHB), GIZ dan
Praktisi Micro Hydro.
THE 4th INDONESIA
EBTKE CONEX
19 s.d. 21 Agustus 2015
Pameran The 4th Indonesia EBTKE ConEx 2015 yang diselenggarakan oleh Quad Event Management
bekerjasama dengan Direktorat Jenderal Energi Baru, Terbarukan dan Konservasi Energi (Ditjen
EBTKE) dan Masyarakat Energi Terbarukan Indonesia (METI).
Pameran The 4th Indonesia EBTKE ConEx 2015 digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta pada
tanggal 19 s.d. 21 Agustus 2015. Pameran tahun ini mengambil tema “Time to Act : Accelerate the
Implementation of Renewable Energy and Energy Efficiency” dimaksudkan agar pengembangan energi baru,
terbarukan dan konservasi energi di Indonesia bukanlah suatu pilihan melainkan telah menjadi suatu
keharusan.
The 4th Indonesia EBTKE ConEx 2015 adalah perhelatan besar nasional yang melibatkan seluruh
pemangku kepentingan di bidang energi baru, terbarukan dan konservasi energi. The 4th Indonesia
EBTKE ConEx 2015 bertujuan untuk mendorong pemanfaatan energi baru dan terbarukan yang lebih
besar. Kegiatan ini akan fokus pada langkah nyata untuk percepatan pencapaian target pengembangan
dan pemanfaatan EBTKE yang tercantum dalam Kebijakan Energi Nasional.
Perhelatan The 4th Indonesia EBTKE ConEx 2015 kali ini dihadiri lebih dari 1.000 peserta yang berasal
dari berbagai kalangan seperti pelaku usaha EBT, akademisi, kalangan pemerintah pusat dan daerah,
LSM, mahasiswa serta wakil dari organisasi energi baru terbarukan nasional maupun internasional.
Total stand yag mengikuti pameran kali ini sekitar 100 stand yang berasal dari Perusahaan Nasional
seperti Pertamina, Pasadena Engineering Indonesia, Perusahaan Multinasional seperti Chevron, Canadian
Solar, Sky Energy, Supreme Energy, Apexindo, Schlumberger serta Instansi Pemerintah seperti Ditjen
EBTKE, Direktorat Panas Bumi dan Badan Litbang ESDM.
KETERANGAN
• GAMBAR
NAMA KEGIATAN
PUSDIKLAT
MIGAS
Kapusdiklat Migas
Wawan Supriyatna
KETERANGAN
• GAMBAR
NAMA KEGIATAN
PUSDIKLAT
MINERBA
Kapusdiklat Minerba
Seluruh pejabat dan pegawai struktural maupun fungsional, pegawai tidak
tetap hingga satuan pengamanan (Satpam) dan petugas kebersihan berkumpul
di Cafetaria, Gedung Pusdiklat Mineral dan Batubara, 9 Januari 2015, untuk
mendengarkan arahan dari Kepala Badan.
Tak hanya arahan yang diberikan oleh Djadjang Sukarna, tapi juga pegawai
diberikan waktu untuk menyampaikan saran, aspirasi, atau keluhan yang
dirasakan. Hal ini dilakukan untuk mengenal lebih dekat seluruh pegawai di
lingkungan Pusdiklat Minerba.
KUNJUNGAN
KEPALA BADAN DIKLAT
9 Januari 2015
PEMBUKAAN DIKLAT
PENGAWAS OPERASIONAL
PERTAMA ANGKATAN I
DAN II
Diklat Pemenuhan dan Uji Kompetensi bagi Pengawas Operasional Pertama pada
Pertambangan ini merupakan diklat yang diselenggarakan dalam rangka membekali para
pengawas lapangan pada industri pertambangan untuk menuju tingkatan yang lebih
tinggi yaitu menjadi Pengawas Operasional Madya. Pembukaan diklat dibuka oleh Kepala
Pusdiklat Minerba, Hedi Hidayat dan Kepala Bidang Penyelenggaraan dan Evaluasi
Diklat, Dedi Rustandi di Gedung Pusdiklat Minerba, Senin pagi, 9 Februari 2015.
Sebanyak 80 peserta dari beberapa perusahaan tambang yang mengikuti diklat ini.
10 – 13 Februari 2015
PAMERAN
PENDIDIKAN TINGGI
KURSUS DAN PELATIHAN
Pusdiklat Minerba mengikuti pameran yang diadakan oleh Green
Production di Graha Manggala Siliwangi, Bandung, 10 – 13 Februari 2015.
Tujuan dari pameran ini adalah menjadi sarana penerimaan
siswa/mahasiswa baru, mewujudkan interaksi langsung dan menyediakan
sarana informasi secara terpadu, terlengkap sesuai dengan bidang
pendidikan yang akan ditekuninya. Pusdiklat Minerba menyebarkan
informasi berupa booklet, majalah, serta tanya jawab secara langsung
dengan pengunjung stan.
10 – 13 Februari 2015
PEMBUKAAN DIKLAT
PENGAWAS OPERASIONAL MADYA
ANGKATAN I DAN II
Pengawas Operasional Madya
(POM) adalah seseorang yang
tugas dan tanggung jawabnya
membawahi langsung para
karyawan tingkat Pengawas
Operasional Pertama atau yang
dikenal dengan supervisor pada
industri pertambangan. Pusdiklat
Minerba menyelenggarakan diklat
Pengawas Uji Kompetensi bagi
POM dalam rangka membekali
para pengawas lapangan pada
industri pertambangan untuk
menuju tingkatan yang lebih
tinggi yaitu menjadi Pengawas
Operasional Utama. Pelatihan
berlangsung pada tanggal 16 – 21
Februari 2015 yang diikuti oleh
70 peserta dari perusahan
pertambangan di Indonesia.
16 Februari 2015
KUNJUNGAN KERJA
MENTERI ESDM, SUDIRMAN SAID
Sebagai Menteri Energi
Sumber Daya Mineral
(ESDM) baru, Sudirman Said
melakukan kunjungan kerja ke
seluruh unit kerja ESDM.
Tanggal 23 Februari 2015
Pusdiklat Minerba dan
Puslitbang Tekmira mendapat
giliran kunjungan kerja
tersebut, selain silaturahmi
kepada seluruh pegawai, beliau
juga berkeliling melihat-lihat
sarana dan prasarana yang
terdapat di Pusdiklat Minerba
dan Puslitbang Tekmira
didampingi oleh pejabat-
pejabat di lingkungan
KESDM beserta staf.
23 Februari 2015
DIKLAT
JURU LEDAK KELAS II
Menjadi seorang Juru ledak harus memiliki keterampilan dan
pengetahuan khusus agar terampil dan professional. Guna mencapai
tingkat kompetensi tersebut, Pusdiklat Minerba menyelenggarakan
pelatihan juru ledak untuk kegiatan pertambangan bahan galian.
Sebanyak 60 peserta dari instansi terkait di seluruh Indonesia mengikuti
diklat ini, dari tanggal 23 Februari – 3 Maret 2015 di Gedung Diklat
Pusdiklat Minerba.
23 Februari 2015
PRESENTASI HASIL KEGIATAN
TPOC 2014
Dengan berakhirnya Kegiatan The
Training Project On Coal Mining
Technology (TPOC) Tahun
Anggaran 2014, Pusdiklat Minerba
dan JOGMEC mengadakan
kegiatan pelaporan berupa
presentasi kegiatan proyek alih
teknologi tambang batubara di
Indonesia selama Tahun Anggaran
2014, acara yang juga dihadiri oleh
PT. Gerbang Daya Mandiri (GDM)
dan PT. Allied Indo Coal Jaya
(AICJ). Acara tersebut dibuka
secara langsung oleh Kepala
Pusdiklat Minerba, Hedi Hidayat.
24 Februari 2015
PAMERAN
SUMATERA MINER
Pameran dan konferensi yang
diadakan untuk mempertemukan
pihak-pihak terkait guna bertukar
pikiran mengenai aneka
permasalahan pertambangan.
Pameran dan konferensi ini juga
diharapkan mampu mewujudkan
sumsel swasembada energi melalui
bahan tambang seperti batubara.
Dengan itu Pusdiklat Minerba
mengikuti pameran ini untuk
memberikan informasi mengenai
pendidikan dan pelatihan mineral
dan batubara. Acara yang
diselenggarakan selama tiga hari (4
– 6 Maret 2015) di Grand Ballroom
Hotel Aryaduta ini dibuka secara
resmi oleh Asisten II Bidang
Ekonomi dan Pembangunan
Sumatera Selatan, Ruslan Bahri
mewakili Gubernur Sumatera
Selatan.
4 – 6 Maret 2015
FUNGSIONAL INSPEKTUR TAMBANG
16 Maret – 22 Mei 2015
Diklat Fungsional Inspektur Tambang (IT) Pertama, dirancang bagi para
calon pengawas atau calon inspektur pertambangan agar mempunyai
pengetahuan dan pengalaman lapangan. Dan merupakan persyaratan untuk
diangkat menjadi pejabat Fungsional Inspektur Tambang.
Sebanyak 50 orang peserta dari Dinas Pertambangan dan Energi Provinsi,
Kabupaten/Kota seluruh Indonesia akan mengikuti diklat yang berlangsung
selama 68 hari, dimulai pada tanggal 16 Maret – 22 Mei 2015.
Diklat
E-LEARNING DEVELOPMENT
4 – 7 Mei 2015
Pengembangan E-Learning yang disusun oleh Pusdiklat Minerba dengan
International Mining for Development Centre (IM4DC), mendapatkan
progress yang cukup pesat, terlihat dari pertemuan yang dilakukan pada
tanggal 4 - 7 Mei 2015. Untuk melakukan pembahasan dan implementasi e-
learning tersebut. Pertemuan tersebut dihadiri oleh Trish Andrew dan
Charles Singer yang merupakan Expert dari IM4DC, pengajar atau
widyaiswara Pusdiklat Minerba, dan beberapa pegawai di lingkungan
Pusdiklat Minerba yang nantinya akan terlibat langsung dalam pengelolaan E-
Learning baik sebagai operator maupun sebagai administrator, serta
konsultan yang telah mengembangkan E-Learning Pusdiklat Minerba.
Workshop
FAMILIRISATION PROGRAM
VOCATIONAL
AND EDUCATION TRAINING
9 – 16 Mei 2015
Tujuannya adalah melakukan sosialisasi dengan penyedia pendidikan
berkualitas dan untuk mendapatkan pemahaman yang lebih dalam dari
masing – masing pihak yang membutuhkan. Kegiatan yang diselenggarakan
oleh Trade and Investment Queensland Australia. Pusdiklat Minerba dalam
hal ini hanya mengikuti VET Program saja yang dilaksanakan tanggal 9–16
Mei 2015, peserta yang hadir berasal dari India, Indonesia, Jepang, Korea
Selatan, Taiwan, China, Thailand, Colombia, Peru, Bangalore, Polandia dan
Vietnam. Delegasi Pusdiklat Minerba yang hadir dalam kegiatan ini adalah
Ade Hidayat, Kepala Bidang Program dan Kerjasama, Wien Evayanti
Redina, Kepala Sub Bidang Kerja sama dan Informasi, dan Endang
Kusnadi, Kepala Sub Bagian Kepegawaian.
INDONESIA MINING FOR
DEVELOPMENT
28 Mei 2015
IM4DC bekerjasama dengan Kementerian ESDM selama 3 setengah tahun ini
mengadakan alumni day untuk berbagi praktik terbaik, memberikan masukan untuk
prioritas pembangunan kapasitas dari Australia di masa medatang, serta
memperkuat kemitraan yang telah terjalin guna untuk memajukan solusi dan strategi
untuk mendukungan realisasi keluaran pembangunan. Menciptakan kesejahteraan
bersama melalui sumber daya energi dan mineral Indonesia Mining for development
alumni day, itulah tema alumni day IM4DC pada tanggal 28 Mei 2015 di Jakarta.
Pada pertemuan ini hadir para alumni terdiri dari Aparatur Pemerintah dari
Kementerian Energi dan Sumberdaya Mineral, LSM, akademisi dari berbagai
Universitas, dan Perusahaan tambang yang ada di Indonesia.
ALUMNI DAY
PENANDATANGANAN
MOU DENGAN JOGMEC
Tindak lanjut dari kerjasama Antara
Badan Diklat (Badiklat) ESDM yang
dalam hal ini Pusdiklat Minerba, dan
Japan Oil, Gas and Metals National
Corporation (JOGMEC) yaitu dengan
melakukan penandatanganan kerja sama
Memorandum of Understanding
(MoU). Pihak Indonesia diwakili oleh
Kepala Badiklat ESDM, Djadjang
Sukarna, , sementara pihak Jepang
diwakili oleh Executive Director
JOGMEC, Naotaka Adachi. Rabu, 20
Mei 2015 di Ruang rapat Kepala Badan
Lantai 2 Gedung Badiklat ESDM,
Jakarta.
20 Mei 2015
BASIC WORKSHOP
ON MINING CONSERVATION
Pusdiklat Minerba bekerja sama
dengan International Mining for
Development Center (IM4DC)
mengadakan kegiatan workshop
yang bertemakan “Basic Workshop
on Mining Conservation” selama
empat hari (25 – 28 Mei 2015), di
Grand Royal Hotel Panghegar,
Bandung. Tujuan workshop ini
membahas dan memantapkan
kesepaham konsep inspeksi
konservasi di Indonesia, sehingga
didapat kerangka kurikulum
Inspektur Tambang dibidang
konservasi. Melalui workshop ini
juga dapat dijadikan salah satu
bagian reformasi diklat Inspektur
Tambang yang kedepannya akan
melalui sistem distance learning (e-
learning).
25 – 28 Mei 2015
WORKSHOP
SERTIFIKASI JURU UKUR TAMBANG
Juru Ukur Tambang (JUT)
merupakan salah satu tenaga teknis
pertambangan yang bertanggung
jawab atas peta, arah, dan batas
rencana penambangan. Sehingga
standar yang tinggi sangat penting
diterapkan dan mendapatkan
persetujuan Kepala Pelaksana
Inspeksi. Terlebih untuk juru ukur
tambang bawah tanah. Acara yang
berlangsung selama 1 – 12 Juni
2015, diikuti oleh 47 orang dari
seluruh perusahaan pertambangan
di Indonesia
1 – 12 Juni 2015
DIKLAT
CPNS GOLONGAN III ANGKATAN I, II, dan III
PEMBUKAAN DIKLAT PRAJABATAN
Pusdiklat Minerba menyelenggarakan Diklat Prajabatan CPSN
Golongan III Angkatan I, II, dan III. Sebanyak 119 orang peserta dari
seluruh unit KESDM yang mengikuti diklat. Acara dibuka secara resmi
oleh Kepala Badan Diklat ESDM, Djadjang Sukarna yangn didampingi
oleh Kepala Pusdiklat Minerba, Agus Salim, dan Kepala Bidang Diklat
Pusat Kajian dan Diklat Aparatur I-LAN, Riayadi di Aula lantai 7
Gedung Pusdiklat Minerba, tanggal 27 Juli 2015.
.
27 JULI 2015
PROGRAM BAHASA INGGRIS
WORKSHOP INISIASI KERJASAMA
Workshop yang bertujuan untuk
meningkatkan kemampuan
berbahasa inggris pegawai ini
difasilitatori oleh salah satu
expert dari English Essentials
Australia. Materi yang diberikan
selama empat hari (27 – 30 Juli
2015) disampaikan juga oleh
English First (EF) dan British
Institute (TBI). Diakhir acara
ditutup dengan English
Assessment yang menunjukkan
sejauh mana para peserta
memahami pembelajaran ini, dan
peserta terbaik akan diberikan
kesempatan untuk belajar bahasa
Inggris di Luar Negeri selama
satu bulan.
27 – 30 JULI 2015
FAMILIARISATION
DENGAN PENYEDIA JASA KEDIKLATAN
DI UNITED KINGDOM
Dilakukan untuk menjajaki institusi penyedia pelatihan dan sertifikasi bahasa Inggris
dengan tujuan menilai fasilitas, pengajar dan kesesuaian program dengan kebutuhan
Pusdiklat Minerba. Penyedia jasa pelatihan tersebut harus memiliki sertifikasi The
Common European Framework of Reference for Languages (CEFR). CEFR adalah
standard internasional untuk mendeskripsikan kemampuan berbahasa yang saat ini
menjadi acuan dan diterapkan di seluruh dunia. Institusi yang menjadi counterpart kegiatan
ini adalah University of Essex, Anglo European School of English, dan Basil Paterson
College, dilaksanaan pada 12 – 18 Agustus 2015 dihadiri oleh Agus Salim, Ade Hidayat,
Bambang Priyatna Wijaya, Hirawati dan Ibrahim Priyana Hardjawidjaksana.
12 – 18 Agustus 2015
9th Asia Pacific Economic Cooperation
Mining Task Force Meeting
(APEC MTF)
dan APEC MTF
Workshop on Public-Private Dialogue
25 – 27 Agustus 2015
Event 9th Asia Pacific Economic Cooperation
Mining Task Force Meeting (APEC MTF)
dan APEC MTF Workshop on Public-Private
Dialogue dilaksanakan di Waterfront Hotel,
Cebu, Filipina, 25-27 Agustus 2015.
Dihadiri delegasi dari Ekonomi APEC
(Australia, Kanada, Indonesia, Jepang,
Korea Selatan, Malaysia, Filipina,
Singapura, Thailand, Amerika Serikat,
Taiwan, Hong Kong, Republik Rakyat
Tiongkok, Papua New Guinea, Chili,
Peru, Russia, dan Vietnam) perwakilan
dari APEC Secretariat, ABAC dan Asesor
Independen untuk kegiatan MTF dan OECD.
Pusdiklat Minerba, Badiklat ESDM,
mengirimkan 3 delegasi untuk menghadiri
pertemuan tersebut yaitu Ibrahim Priyana
Hardjawidjaksana yang bertindak sebagai
ketua delegasi Indonesia, Agus Sukarji
dan Sudarmawan.
BRIGADE ENERGI ANGKATAN I
SOSIALISASI PEMBEKALAN
Untuk kali pertama Kementerian ESDM akan membentuk Brigade Energi, dalam
rangka mendorong pelaksanaan kebijakan dan program pemerintah dibidang
konservasi energi. Kegiatan ini bermanfaat dalam mempromosikan penghematan
energi, sehingga menjadi budaya di kalangan masyarakat secara berkelanjutan. Acara
ini dibuka secara resmi oleh Kepala Badan Diklat (Badiklat) ESDM, Djadjang
Sukarna di lantai 4 ruang 3 Gedung Pusdiklat Minerba, Senin, 7 September 2015.
7 SEPTEMBER 2015
8 – 11 September 2015
12th ASOMM WG dilaksanakan pada 4 - 6
Agustus 2015 sementara 15th ASEAN
Senior Officials Meeting on Minerals (ASOMM)
Council Meeting, 8th ASOMM +3 Meetings and
5th ASEAN Ministerial Meeting on Minerals
(AMMIN) dilaksanakan pada tanggal 8 – 11
September 2015, di Vientiene, Laos.
Pertemuan tersebut dihadiri oleh sepuluh
negara anggota ASEAN (AMS), negara
Plus Three (China, Jepang dan Korea),
Sekretariat ASEAN dan ASEAN
Federation of Mining Associations
(AFMA). Pusdiklat Mineral dan Batubara
mengirimkan Agus Sukarji, dan Junianita
Puspitasari, untuk kegiatan Working Group
dan Ibrahim Priyana Hardjawidjaksana,
sebagai delegasi kegiatan ASOMM Council
Meeting.
ASEAN Senior Officials Meeting on Minerals (ASOMM)
12TH ASOMM Working Group
15th ASOMM Council Meeting, 8th ASOMM +3
and 5th ASEAN Ministerial Meetings on Mineral
IMPLEMENTATION PLAN FISCA LYEAR 2015
PENANDATANGANAN
Pusdiklat Minerba kembali melakukan penandatanganan Implementation Plan Fiscal Year
2015, yang merupakan kelanjutan dari penandatanganan Memorandum of Understanding
(MoU) Antara pihak Jepang yang dalam hal ini yaitu JOGMEC dan pihak Indonesia yaitu
Pusdiklat Minerba di Gedung Pusdiklat Minerba lantai 4 ruang 6, tanggal 22 September
2015. Implementation plan yang akan ditandatangani merupakan kesepakatan dari isi MoU
berupa pelaksanaan training di Indonesia melalui Training Project on Coal (TPOC) Mining
Technology yang dilaksanakan di dua lokus, yaitu PT. Gerbang Daya Mandiri (GDM) dan
PT. Allied Indo Coal Jaya (AICJ).
22 SEPTEMBER 2015
NIGHT AT MUSEUM
Memperingati hari pertambangan dan
energi ke-70, KESDM kembali
melakukan terobosan baru dengan
menyelenggarakan acara Night at The
Museum. Tujuannya adalah
mingkatkan animo warga untuk
mengunjungi museum sebagai
destinasi keluarga, selain itu juga
pengunjung dapat menambah
pengalamannya mengenai ilmu
kebumian dengan cara yang unik,
karena dilakukan dimalam hari.
Sekretariat Jenderal, M. Teguh Pamuji
membuka acara sabtu malam, 26
September 2015 di Museum Geologi,
Bandung.
26 SEPTEMBER 2015
PAMERAN CELEBES MINING
Badan Diklat ESDM dan satuan
kerjanya termasuk Pusdiklat Minerba
turut serta dalam pameran ini karena
melihat besarnya potensi
pertambangan yang ada di wilayah
Sulawesi, sehingga merasa perlu untuk
bisa menciptakan Sumber Daya
Manusia yang kompeten di sektor
Energi dan Mineral. Acara 2nd Pekan
Raya Sulawesi Selatan 2015, Celebes
Building & Infrastructure Expo 2015
dan Celebes Mining Expo 2015 di
Celebes Convention Center (CCC),
tanggal 21 Oktober 2015.
21 OKTOBER 2015
CAPACITY BUILDING
Pusat Pendidikan dan Pelatihan
Mineral dan Batubara (Pusdiklat
Minerba) melakukan kunjungan
(courtesy call) ke Department Primary
Industry and Mines (DPIM), pada
tanggal 24 – 26 November 2015 di
Thailand. Yang mana salah satu agenda
dalam pertemuan tersebut adalah
mengenai pengisian ASEAN Mining
Wiki, salah satu project yang menjadi
tanggung jawab Thailand untuk
ASOMM. Dalam platform tersebut,
setiap Negara ASEAN mengunggah
informasi seputar pertimbangan
Mineral dan Batubara di negaranya
sebagai sarana promosi dan informasi
untuk menarik investasi maupun
kepentingan lainnya. Pusdiklat Mineral
dan Batubara berperan untuk
memajukan bidang capacity bidang
mineral dan batubara.
24 – 26 November 2015
Rapat Kerja Cooperation in
PUSAT SUMBER DAYA GEOLOGI
PAMERAN PEMAPARAN HASIL KEGIATAN
Pusat Sumber Daya Geologi (PSDG) unit
pelaksana dibawah Badan Geologi,
menyelenggarakan Pemaparan Hasil
Kegiatan Pusat Sumber Daya Geologi
sebagai bentuk pertanggungjawaban atas
hasil kegiatan Tahun Anggaran 2015. Kepala
PSDG, Hedi Hidayat membuka secara resmi
acara di Gedung Auditorium Pusat Sumber
Daya Geologi, Bandung, 11 Desember 2015.
Tak hanya pemaparan, PSDG pun
menyelenggarakan pameran, Pusat
Pendidikan dan Pelatihan Mineral dan
Batubara (Pusdiklat Minerba) yang
merupakan satuan kerja Badan Diklat
(Badiklat) ESDM turut serta dalam
membagikan informasi di pameran tersebut.
Dengan menyebarkan informasi berupa
majalah, poster, juga video kepada seluruh
peserta yang terdiri dari Dinas ESDM, dan
Perusahaan pertambangan di seluruh
Indonesia.
11 DESEMBER 2015
PUSDIKLAT
GEOLOGI
Kapusdiklat Geologi
Bambang Susigit
Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi kian pesat, hal tersebut dapat
kita lihat dan kita rasakan di sekeliling kita secara langsung maupun tidak
langsung. Sistem informasi geografis atau SIG berkembang dengan adanya
media digital. Kini informasi yang terkandung pada suatu peta menjadi lebih
kaya karena dapat diintegrasikan dengan data lain selain data geografis.
Keilmuan, salah satunya bidang geologi seperti pengelolaan data sumberdaya
mineral, sebaran air tanah, Panasbumi sampai dengan kebencanaan.
Setelah mengikuti diklat peserta akan mampu:
• Memahami Aspek Geologi dan Sumber Daya MIneral;
• Menjelaskan Pengantar SIG Bidang Geologi dan Sumber Daya Mineral;
• Membuat Peta Geologi Digital;
• Menyajikan Informasi Spasial;
DIKLAT OPERATOR SIG BIDANG GEOLOGI
DAN SUMBER DAYA MINERAL
Bandung, 10 – 23 Maret 2015
Diklat Management of Trainer Angkatan II
23 Maret-3 April 2015
Pada tanggal 23 Maret s.d. 3 April
2015, Pusdiklat Geologi mengadakan
Diklat Management of Trainer
Angkatan II. Tujuan dari Diklat Bagi
Pengelola Diklat ini adalah peserta
diharapkan mampu mengelola unit
Diklat di instansinya secara
profesional, sehingga program diklat
yang dilaksanakan dapat mewujudkan
aparatur pemerintah yang
melaksanakan tugas-tugas umum
pemerintah dan pembangunan secara
efektif dan efisien.
Peserta Diklat Management
Of Trainer ini berasal dari
Pegawai Negeri Sipil di
lingkungan Badan Diklat
ESDM sebanyak 11 orang.
Selain itu, para peserta diklat
juga mendapat Praktek kerja
lapangan (PKL) yang
dilaksanakan di Pusdiklat
Kementerian Dalam Negeri
Republik Indonesia Regional
Bandung.
Diklat Trainning Officer Course
6-7 April 2015
Pada tanggal 6 s.d 17 April 2015, Pusdiklat Geologi menyelenggarakan Diklat
Training Officer Course yang diikuti oleh Pegawai Negeri Sipil Dinas
Propinsi/Kabupaten yang mengelola sektor energi dan sumber daya mineral di
lingkungan KESDM sejumlah 15 orang. Tujuan dari Diklat ini adalah peserta
mampu menyelenggarakan Diklat di instansinya secara profesional, sehinga
penyelenggaraan diklat benar-benar mampu meingkatkan kompetensi para
peserta diklat. Dengan meningkatnya kompetensi dan kemampuan para
pengajar diklat akan bedampak pada peningkatan kualitas pendidikan dan
pelatihan di lingkungan KESDM baik pusat/daerah dalam menunjang
pelaksanaan tugas pokok dan fungsi pemerintah dan membahas isu-isu strategis
di sektor energi dan sumber daya mineral. Selain menerima materi di kelas,
peserta diklat juga melakukan praktek kerja lapangan di Balai Diklat PU yang
berada di Bandung.
Geodiversity merupakan gambaran dari ragam komponen geologi yang terdapat
di suatu daerah; termasuk keberadaan, penyebaran, dan keadaannya sehingga
dapat mewakili evolusi geologi daerah tersebut.Batuan, mineral, fosil, tanah
dan bentangalam adalah bagian integral dari alam. Geopark atau Taman Bumi
merupakan konsep pengembangan kawasan di mana beberapa geoheritage
yang terletak berdekatan di wilayah yang telah dibangun dikelola dengan cara
mengintegrasikan prinsip-prinsip konservasi dan rencana tata ruang eksisting
pemerintah yang disusun atas masukan dan partisipasi masyarakat (Ibrahim
Kommo, 1993). Melalui pengembangan Geopark, nilai ekonomi masyarakat
setempat yang tinggal di dalam dan di sekitar kawasan Geopark akan
ditingkatkan, selaras dengan kegiatan konservasi berkelanjutan dan
pendidikan yang menjadi kegiatan di dalam kawasan. Diklat ini bertujuan
untuk menjaring sumber daya manusia yang mampu mengetahui dan
memanfaatkan keragaman geologi (geodiversity) di daerahnya untuk
dikembangkan menjadi geopark.
DIKLAT GEODIVERSITY MENUJU GEOPARK
ANGKATAN I
13 - 18 April 2015
Pada 11 Mei 2015 di Pusdiklat Geologi menyambut pemimpin baru sekaligus
melepas pemimpin sebelumnya. Ir. Bambang Susigit, M.T menggantikan Ir.
Mohamad Hidayat sebagai Kepala Pusdiklat Geologi. Acara Pisah Sambut ini
dihadiri seluruh Pusdiklat Geologi. Ir. Mohamad Hidayat yang sebelumnya
menjabat sebagai Pusdiklat Geologi selama 10 bulan akan menempati jabatan baru
sebagai Direktur Pembinaan Pengusahaan Mineral. Sedangkan, Ir. Bambang
Susigit, M.T yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Direktur Teknik dan
Lingkungan kini menjabat sebagai Pusdiklat Geologi. Acara Pisah Sambut ini diisi
dengan pidato dari Ir. Mohamad Hidayat dan Ir. Bambang Susigit, M.T. serta
penyerahan cinderamata kepada Ir. Mohamad Hidayat.
PISAH SAMBUT
KEPALA PUSDIKLAT GEOLOGI
11 MEI 2015
Pameran APKASI 2015 yang diselenggarakan oleh Asosiasi Pemerintah
Kabupaten Seluruh Indonesia ini diselenggarakan pada 13-15 Mei 2015 di
Gedung Jakarta International Expo. Pameran ini diikuti oleh ratusan peserta
pameran yang berasal dari Pemerintah, Industri, Institusi Pendidikan, dll.
Pameran ini dibuka oleh Presiden RI Joko Widodo yang disaksikan oleh para
tamu undangan Internasional dari Perwakilan Kedutaan-kedutaan Besar yang
ada di Indonesia. Pusdiklat Geologi berpartisipasi bersama Kementerian
ESDM dalam pameran ini guna mengenalkan Pusdiklat Geologi kepada
masyarakat luas.
PAMERAN APKASI 2015
DI JI EXPO JAKARTA
13-15 Mei 2015
Kepala Bidang Evaluasi dan Diklat (Ir. Eka Tofani Putranto) bersama Pusdiklat Geologi
menghadiri pembukaan Diklat Instrumentasi Pengamat Gunung Api, Rabu 06 Mei 2015.
Tujuan diklat ini yaitu para peserta mampu mengoperasikan dan mengatasi permasalahan
peralatan pemantauan gunung api. Serta mendidik aparatur pemerintah mampu malakukan
pengamatan dan menyediakan data pemantauan gunung api dalam rangka mitigasi bencana
gunung api.
Peserta yang hadir ada 20 orang dari Pejabat Fungsional Pengamat Gunung Api. Diklat
tersebut berlangsung selama dua belas hari, tanggal 18 s/d 22 Mei 2015. Materi pelajaran
sesuai dengan sasaran diklat terdiri dari Dinamika Kelompok, Dasar-Dasar Instrumentasi,
Metoda Pengamatan Geokimia, Metode Pengamatan Deformasi, Sistem Pemancar,
Seismograf Analog, Seismograf Digital.
DIKLAT INSTRUMENTASI
PENGAMATAN GUNUNG API
18-22 MEI 2015
Evaluasi Kurikulum Diklat
Bidang Geologi
26-28 Mei 2015
Tujuan dari Kegiatan Evaluasi Kurikulum Diklat Bidang Geologi yang
diselenggarakan pada tanggal 26–28 Mei 2015 di Kantor LembagaAdministrasi
Negara (LAN) Jatinangor adalah mengevaluasi tingkat keberhasilan kurikulum,
menentukan efektivitas kurikulum, memperoleh masukan untuk perbaikan
kurikulum, mendeskripsikan kondisi pelaksanaan kurikulum, dan menentukan
status kurikulum sebagai dasar untuk memberikan rekomendasi terhadap
kurikulum diklat terevaluasi. Manfaat yang diharapkan dari kegiatan ini adalah
dengan terevaluasinya kurikulum diklat bidang geologi yang menghasilkan
rekomendasi didasarkan pada informasi tentang kualitas dan kuantitas
kurikulum, informasi relevansi kurikulum dengan kebutuhan program diklat,
dan dasar perbaikan dan penyesuaian kurikulum pada program kegiatan
pemutakhiran kurikulum
.
Diklat Penyelidikan Air Tanah
8-12 Juni 2015
Pada tanggal 8 s.d. 12 Juni 2015 Pusdiklat Geologi melaksanakan Diklat
Penyelidikan Air Tanah di Hotel Zurich Balikpapan dengan jumlah peserta
sebanyak 16 orang yang berasal dari Dinas ESDM setempat. Sasaran
dilaksanakannya diklat ini adalah tersedianya aparatur pemerintah yang memiliki
kompetensi dalam melakukan penyelidikan air tanah. Setelah mengikuti program
pendidikan dan pelatihan, peserta diharapkan mampu melakukan penyelidikan
terkait potensi air tanah yang terdapat di daerah nya. Melalui program Diklat
Penyelidikan Air Tanah ini diharapkan peserta mampu memiliki keahlian dan
kompetensi sebagai aparatur pemerintah yang dapat melakukan penyelidikan
terkait potensi air tanah yang terdapat di daerah nya.
ANALISIS KEBUTUHAN DIKLAT
PROVINSI SULAWESI UTARA
2-4 SEPTEMBER 2015
Kegiatan Analisis Kebutuhan diklat yang diselenggarakan pada tanggal 2 sd 4 September
2015 di Hotel Grand Puri, Manado, Sulawesi Utara ini bertujuan untuk mengetahui
kesenjangan kompetensi yang ada di Propinsi Sulawesi Utara dalam rangka peningkatan
kapasitas sumber daya manusia bidang geologi untuk menunjang pengelolaan sektor energi
dan sumber daya mineral. Sasaran kegiatan ini adalah tersusunnya dokumen analisis
kebutuhan diklat untuk aparatur pemerintah daerah di Provinsi Sulawesi Utara yang
menggambarkan kebutuhan dan kesenjangan kompetensi yang ada di daerah. Peserta
kegiatan Analisis Kebutuhan Diklat adalah aparatur pemerintah daerah yang berasal dari
Dinas ESDM Propinsi, Kabupaten dan Kota di Propinsi Sulawesi Utara, dengan jumlah
peserta sebanyak 30 orang.
KERJASAMA KORIDOR JAWA
5-7 Oktober 2015
Pada tanggal 5 s.d 7 Oktober 2015, Pusdiklat Geologi mengadakan acara
penandatanganan kontrak kerjasama dengan Dinas ESDM yang berasal dari
koridor Jawa, yaitu Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Jawa
Tengah, Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan, dan Energi Sumber Daya Mineral
Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, dan Dinas Energi dan Sumber Daya
Mineral Provinsi Jawa Timur. Kegiatan ini dilaksanakan di Hotel Santika
Yogyakarta yang dihadiri oleh Kepala Pusdiklat Geologi dan para Kepala Dinas
terkait. Kerjasama ini dilaksanakan guna meningkatkan kompetensi aparatur
yang ada di daerah.
Diklat Training Programme On Recognition
Processing Of Precious Stone
20-24 Oktober 2015
Diklat Training Programme On Recognition Processing Of Precious Stone ini
diselenggarakan pada 20 s.d 24 Oktober 2015 di Marbella Suites Bandung, Jalan
Sentra Dago Pakar, Cimenyan, Jawa Barat. Peserta yang mengikuti diklat ini
berasal dari Asean Senior Officials Meetings on Minerals yang meliputi negara
Indonesia, Malaysia, Thailand, Laos, dan Kamboja yang terdiri dari 11 orang.
Sasaran dilaksanakannya Diklat Training Programme On Recognition Processing
Of Precious Stone ini adalah agar para peserta yang berasal dari beberapa negara
di Asia Tenggara memiliki pengetahuan terkait batu mulia dan proses produksi
nya. Selain mendengar materi, peserta juga mengikuti Praktek kerja lapangan
(PKL) yang dilaksanakan di Gunung Tangkuban Perahu dan Kunjungan ke
Museum Geologi serta Gem Avia Gallery.
KOLOKIUM PUSDIKLAT GEOLOGI
1 DESEMBER 2015
Kegiatan Kolokium yang dilaksanakan di Hotel Horison pada 1 Desember 2015
ini bertujuan untuk melaporkan dan memaparkan hasil kegiatan yang telah
dilaksanakan Pusdiklat Geologi di tahun 2015 kepada pimpinan,
stakeholder/konsumen, masyarakat, dan pihak-pihak terkait lainnya sehingga
hasil-hasil kegiatan Pusdiklat Geologi selama Tahun 2015 terukur dan
terevaluasi.
Manfaat yang diharapkan dari kegiatan ini adalah dapat diketahuinya pencapaian
keberhasilan pembangunan dan pengembangan sumberdaya manusia bidang
geologi sehingga dapat digunakan sebagai bahan perencanaan kedepan.
Peserta Kolokium Kegiatan Pusdiklat Geologi berjumlah 75 orang yang berasal
dari berbagai instansi. Secara garis besar peserta kolokium dibagi menjadi 2
bagian, yaitu peserta yang berasal dari internal Pusdiklat Geologi, Perwakilan
unit-unit terkait di lingkungan Kemeneterian Energi dan Sumber Daya Mineral,
dinas-dinas terkait pada pemerintahan daerah di propinsi dan kabupaten/kota,
akademisi dan pakar dari perguruan tinggi, dan perwakilan asosiasi yang terkait
KERJASAMA KORIDOR SUMATERA
10-12 DESEMBER 2015
Penandatanganan kerjasama antara Pusdiklat Geologi dengan Dinas ESDM yang
berada dalam koridor Sumatera dilaksanakan pada tanggal 10-12 Desember 2015 di
Hotel Grand Hani, Lembang. Penandatanganan kerjasama ini dilaksanakan antara
Pusdiklat Geologi dengan Dinas Pertambangan dan Energi Provinsi Sumatera
Selatan dan Pusdiklat Geologi dengan Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral
Provinsi Riau. Penandatanganan kerjasama ini dihadiri oleh perwakilan Pusdiklat
Geologi dan perwakilan dari Dinas ESDM terkait. Kerjasama ini dilaksanakan
dengan tujuan meningkatkan kompetensi aparatur pemerintah di daerah.
BALAI DIKLAT
TAMBANG BAWAH TANAH
Kepala Balai Diklat TBT
Hendro Aribowo
Kepala Badan Diklat ESDM Dr. Ir.
Djajang Sukarna mengunjungi Balai
Pendidikan dan Pelatihan Tambang
Bawah Tanah pada tanggal 21 Januari
2015. Pada kunjungan ini beliau
meninjau sarana dan prasarana
kediklatan yang ada di BDTBT. Sebagai
lembaga yang mengadakan pendidikan
dan pelatihan (Diklat) khususnya
Tambang Bawah Tanah, BDTBT
memiliki sarana dan prasarana yang
sangat menunjang. Hal ini juga
didukung oleh tersedianya
Laboratorium batubara dan
lingkungan, laboratorium keselamatan,
laboratorium perlistrikan tambang,
laboratorium perencanaan tambang,
dan laboratorium teknologi
pertambangan. Pada kunjungannya ini,
diperagakan beberapa alat dan simulasi
tambang bawah tanah, seperti simulasi
ledakan gas metan (CH4) yang terjadi
pada tambang bawah tanah, simulasi
tambang bawah tanah, peragaan alat
simulasi jumbo drill (alat yang
digunakan untuk membor tambang
bawah tanah) sampai penggunaan alat
jumbo drill di lapangan.
Kunjungan Kepala Badan
Diklat ESDM
21 Januari 2015
Diklat yang mengenalkan Tambang Bawah Tanah khusus bagi pegawai KESDM ini adalah
diklat pertama pada tahun 2015. Diklat ini diselenggarakan oleh Balai Pendidikan dan
Pelatihan Tambang Bawah Tanah pada tanggal 2-6 Februari 2015 di Sawahlunto. Sebanyak
10 orang peserta yang berasal dari kementerian ESDM dan berasal dari beberapa unit kerja
merasakan suasana diklat yang berbeda terutama ketika mengikuti kunjungan lapangan ke
tambang bawah tanah di Sawahlunto.
Diklat ini bertujuan untuk Meningkatkan Kompetensi PNS/Aparatur yang mengelola
pertambangan khususnya tambang bawah tanah, sehingga lebih professional dan
bertanggungjawab agar dapat memberikan pelayanan prima (efektif, efesien dan akuntabel)
sesuai dengan prinsip good governance dan meningkatkan pengetahuan tentang teknologi
tambang bawah tanah.
Diklat Pengenalan Tambang
Bawah Tanah Bagi Pegawai
KESDM
2-6 Februari 2015
Diklat Mine Rescue Pertambangan adalah salah satu diklat unggulan yang diselenggarakan
oleh Balai Pendidikan dan Pelatihan Tambang Bawah Tanah selama 10 hari di Sawahlunto
tanggal 23 Februari - 4 Maret 2015. 10 orang peserta mengikuti diklat dengan serius dan
antusias.
Diklat ini bertujuan agar peserta diklat tau bagaimana operasi penyelamatan yang sesuai
standar diharapkan dapat dilakukan operasi penyelamatan yang terorganisasi pada saat terjadi
bencana sesungguhnya di wilayah pertambangan. Selain itu, diklat ini juga memberikan
pemahaman dan kesadaran akan pentingnya menjaga K3 dalam proses penambangan agar
didapat pengelolaan sumber daya alam yang bijak.
Diklat Mine Rescue
23 Februari - 4 Maret 2015
Diklat yang terselenggara selama 5 hari di Balai Pendidikan dan Pelatihan Tambang
Bawah Tanah, Sawahlunto diikuti oleh 9 orang peserta. Para peserta mengikuti
diklat dengan serius dibimbing oleh Widyaiswara BDTBT. Diklat ini dilaksanakan
pada tanggal 9-13 Maret 2015.
Lingkup bahasan pada diklat ini mencakup persiapan pengukuran tambang bawah
tanah, metode pengukuran tambang bawah tanah, pembuatan peta tambang bawah
tanah, penggunaan alat dan praktik pengukuran tambang bawah tanah.
Diklat Aplikasi Alat Survey
Tambang Bawah Tanah
9-13 Maret 2015
Salah satu metode yang dapat
digunakan untuk mendeteksi
patahan adalah metode
geolistrik. Metode geolistrik
merupakan salah satu metode
geofisika untuk mempelajari
sifat aliran listrik di dalam bumi
dan cara mendeteksinya di
permukaan bumi. Dalam hal ini
meliputi pengukuran potensial,
pengukuran arus baik secara
alamiah maupun akibat injeksi
arus ke dalam bumi. Tenaga
operator geolistrik harus dapat
menginstall peralatan geolistrik,
mengambil data lapangan,
merawat peralatan geolistrik,
dan sebagainya.
Diklat Operator Geolistrik
diselenggarakan di Balai
Pendidikan dan Pelatihan
Tambang Bawah Tanah pada
tanggal 23-27 Maret 2015.
Jumlah peserta yang mengikuti
diklat adalah 10 orang peserta.
Pada praktek lapangan
dilaksanakan di daerah Talago
Gunung, Parambahan Kota
Sawahlunto.
Diklat Operator
Geolistrik
23-27 Maret 2015
Diklat Vertical Rescue Pertambangan Angkatan I merupakan diklat yang
memberikan keterampilan bagi peserta untuk mampu melakukan operasi
penyelamatan pada ketinggian dengan menggunakan peralatan vertical rescue.
Diklat ini diselenggarakan pada tanggal 6-10 April 2015 di Balai Pendidikan dan
Pelatihan Tambang Bawah Tanah, Sawahlunto.
Diklat Vertical Rescue bertujuan untuk memberikan pengetahuan tentang operasi
penyelamatan pada ketinggian dan keterampilan dalam penggunaan alat vertical
rescue.
Diklat Vertical Rescue
6-10 April 2015
Diklat Pemboran
Eksplorasi
Eksplorasi adalah kegiatan pendahuluan dalam industri pertambangan. Melalui
eksplorasi didapatkan potensi cadangan suatu wilayah pertambangan. Setiap jenis bahan
galian memiliki karakteristik yang khas secara geologis sehingga keterdapatannya dapat
diperkirakan melalui pemahaman geologis. Untuk lebih membuktikan secara faktual
harus dilakukan pemboran eksplorasi.
Diklat Pemboran Eksplorasi merupakan diklat yang memberikan pengetahuan alat
eksplorasi batubara. Pelaksanaan praktek pemboran eksplorasi dilaksanakan di Balai
Pendidikan dan Pelatihan tambang Bawah Tanah yang dibimbing oleh Widyaiswara dan
instruktur dari praktisi pengeboran. Diklat ini dilaksanakan pada tanggal 27-30 April
2015 di Sawahlunto
27-30 April 2015
Diklat Perawatan Peralatan Tambang dilaksanakan pada tanggal 4-8 Mei 2015 di
Balai Pendidikan dan Pelatihan Tambang Bawah Tanah di Sawahlunto. Para peserta
diklat melakukan praktek perawatan peralatan tambang bawah tanah dibimbing
oleh Widyaiswara BDTBT.
Diklat Perawatan Peralatan Tambang Bawah Tanah bertujuan agar peserta mampu
memelihara secara jangka pendek dan panjang peralatan tambang bawah tanah.
Dalam pelaksanaan diklat, materi diberikan secara teori di kelas, dan praktik
dilakukan di fasilitas workshop serta dummy gallery Tambang Bawah Tanah di
Sawahlunto.
Diklat Perawatan
Peralatan Tambang
4-8 Mei 2015
Salah satu teknologi yang harus dipenuhi untuk
menunjang operasional tambang bawah tanah
adalah teknologi bidang permesinan, dimana
mesin-mesin yang digunakan pada tambang
bawah tanah memiliki bentuk dan dimensi
yang berbeda dengan mesin yang digunakan
pada tambang terbuka. Lebih spesifik lagi
permesinan yang digunakan pada tambang
batubara bawah tanah yang rawan akan gas
metan dan debu batubara yang mudah terbakar
dan mudah meledak.
Balai Diklat Tambang Bawah Tanah dengan
dukungan pengalaman dan profesionalitas
serta kerjasama internasional telah dan sedang
mengembangkan serta menyusun program-
program pendidikan dan pelatihan guna
mendukung program pemerintah dalam
menyiapkan, mendidik dan melatih tenaga-
tenaga siap pakai di industri pertambangan
yang memiliki kompetensi yang baik di bidang
pertambangan bawah tanah.
Diklat Teknologi Permesinan Tambang Bawah
Tanah dilaksanakan pada tanggal 3-7 Agustus
2015. Para peserta diklat tampak sedang
mempraktekkan materi diklat di lapangan yang
dibimbing oleh Widyaiswara BDTBT.
Diklat Teknologi Permesinan
Tambang Bawah Tanah
3-7 Agustus 2015
Peningkatan ilmu pengetahuan dan
pendidikan khususnya dunia pertambangan,
tak terlepas dari peningkatan kualitas
maupun metoda penambangan yang lebih
modern. Pada tahapan awal eksplorasi
pertambangan sangat diperlukan akurasi
untuk menentukan titik batas dari wilayah
pertambangan. Dengan tekonologi peralatan
yang lebih modern pekerjaan ini dapat
dilakukan dengan akurasi tinggi dalam waktu
singkat. Dengan peralatan, fasilitas dan
pengalaman yang dimiliki Balai Diklat
Tambang Bawah Tanah maka kegiatan diklat
untuk menetukan batas wilayah
pertambangan ini menjadi lebih mendekati
kondisi sesungguhnya menggunakan
peralatan terbaru.
Diklat penentuan batas wilayah ini
diselenggarakan pada 03 – 08 Agustus 2015,
bertujuan untuk menghindari adanya
tumpang-tindih wilayah pertambangan serta
menjadikan batas wilayah pertambangan
dalam satu sistem koordinat nasional. Diklat
ini dilaksanakan di BDTBT Sawahlunto
dengan peserta berjumlah 10 orang, yang
berasal dari, Dinas ESDM, Dinas
Pertambangan dan Energi, Dinas
Perindagkopnaker, Dinas Pertanian dan
Kehutanan serta Akademis.
Diklat Penentuan Batas
Wilayah
03 – 08 Agustus 2015
Pemanfaatan batubara pada industri-
industri skala besar biasanya
memerlukan kualitas batubara
tertentu. Untuk mengetahui kualitas
batubara dapat ditentukan dari
parameter-parameternya seperti total
moisture, nilai kalor, kandungan abu,
kandungan sulfur, dan lain-lain. Nilai-
nilai parameter kualitas batubara ini
dapat diketahui dari analisa conto
batubara. Analisa conto yang
dilakukan pada umumnya adalah
analisis proksimat dan analisis ultimat.
Dalam analisis proksimat akan
dilakukan suatu analisis kuantitatif
untuk mendapatkan nilai kandungan
air, abu, zat terbang dan karbon tetap.
Analisis ultimat terhadap batubara,
ditetapkan dan diatur dalam standard
JIS M 8813 dan terbagi atas 5 buah
kandungan unsur yaitu karbon,
hydrogen, oksigen, nitrogen dan
sulfur.
Diklat ini diperuntukkan bagi peserta
perempuan berjumlah 9 orang peserta.
Penyelenggaraan diklat ini pada
tanggal 10-15 Agustus 2015 di Balai
Pendidikan dan Pelatihan Tambang
Bawah Tanah. Peserta di berikan
materi metode analisa conto batubara
dan kemampuan menganalisis kualitas
batubara.
Diklat Analisa Conto
Batubara
10-15 Agustus 2015
Dengan tujuan meningkatkan
kemampuan dalam pengelolaan dan
pengawasan keselamatan dan kesehatan
kerja dalam operasional perlistrikan
tambang bawah tanah, Balai Diklat
Tambang Bawah Tanah
menyelenggarakan Diklat Teknologi
Perlistrikan Tambang Bawah Tanah.
Dalam diklat ini peserta diberikan
pengetahuan dan keterampilan
mengenai teknologi perlistrikan baik
secara teori maupun praktik.
Diklat Teknologi Perlistrikan Tambang
Bawah Tanah terselenggara pada
tanggal 10-14 Agustus 2015 di Balai
Pendidikan dan Pelatihan Tambang
Bawah Tanah, Sawahlunto. Jumlah
peserta yang mengikuti diklat ini yaitu 9
orang yang berasal dari Aparatur
pemerintah.
Diklat Teknologi
Perlistrikan Tambang
Bawah Tanah
10-14 Agustus 2015
Diklat ini dilaksanakan secara
bersamaan selama 10 hari yang
dimulai pada tanggal 23 Februari 2015
- 4 Maret 2015 di sawahlunto. Materi
diklat Perencanaan Jangka Panjang
Tambang Bawah Tanah meliputi
Metode penambangan bawah tanah
(Batubara), Perancangan Tambang
Bawah Tanah, Perencanaan Produk
Pemasaran, Perencanaan Sistem
Komunikasi tambang, Pengelola
Lingkungan, Manajemen Resiko,
Perencanaan Peralatan Penambangan,
dan Perencanaan Sarana Pendukung
Tambang.
Diklat Perencanaan
Jangka Panjang Tambang
Bawah Tanah
Diklat berbasis kompetensi
yang pertama diselenggarakan
adalah Diklat Perencanaan
Jangka Panjang Tambang
Bawah Tanah yang
dilaksanakan selama 10 hari di
Sawahlunto dari tanggal 23
Februari - 4 Maret 2015.
Jumlah peserta yang mengikuti
diklat yaitu 10 orang peserta.
23 Februari 2015 - 4 Maret 2015
Diklat Sistem Ventilasi Tambang Bawah Tanah ini memberikan pemahaman
tentang kebutuhan udara yang harus dialirkan masuk ke dalam tambang bawah
tanah terkait dengan keperluan pekerja tambang dan juga permesinan tambang.
Selain itu juga cara-cara mengalirkan udara ke dalam lubang tambang, arah aliran
udara segar dan udara kotor serta mesin angin yang harus digunakan.
Diklat ini diselenggarakan selama 16-24 April 2015 di Balai Pendidikan dan
Pelatihan Tambang Bawah Tanah, Sawahlunto. Peserta yang berjumlah 9 orang
berasal dari aparatur dinas pertambangan, calon inspektur dan calon peneliti dari
kementerian ESDM.
Diklat Sistem Ventilasi
Tambang Bawah Tanah
16-24 April 2015
Balai Pendidikan dan Pelatihan Tambang
Bawah Tanah memeriahkan hari
Kemerdekaan Republik Indonesia dengan
menyelenggarakan upacara bendera merah
putih pada tanggal 17 Agustus 2015 dan
perlombaan yang diikuti oleh seluruh staf
Balai Diklat Tambang Bawah Tanah.
Perayaan 17-an ini dimeriahkan selama 1
minggu (5 hari kerja) dengan melaksanakan
perlombaan-perlombaan yang bertujuan
untuk mempererat silaturahmi antar pegawai
Balai Diklat Tambang Bawah Tanah.
Perlombaan yang dilaksanakan berupa lomba
makan kerupuk, lomba tarik tambang, lomba
bulu tangkis, lomba volly dan lomba futsal.
Pelaksanaan Upacara
Bendera 17 Agustus 2015
17 Agustus 2015
Dalam rangka mempublikasikan dan
mempromosikan kegiatan Balai Diklat
Tambang Bawah Tanah, terdapat 7
kegiatan pameran yang diikuti pada
tahun 2015. Bergabung bersama unit-
unit di bawah Badan Diklat Energi dan
Sumber Daya Mineral, pameran yang
pertama dilaksanakan ialah Pendidikan
Tinggi, Kursus dan Pelatihan 2015 yang
diselenggarakan pada tanggal 11-14
Februari 2015 di Bandung.
Pameran yang kedua yaitu Pameran
Sumatera MINER 2015 (Innovation in
Coal, Mining Energy, Oil and Gas
Exhibition, and Mining Conference),
diselenggarakan pada tanggal 3-6 Maret
2015 di Palembang.
Pameran APKASI International Trade
and Investment Summit 2015
merupakan pameran ketiga
diselenggarakan pada tanggal 13-15 Mei
2015 di Jakarta. Kegiatan ini sangat
penting dilakukan dalam rangka
menjaring kerjasama dan ajang promosi
bagi Balai Diklat Tambang Bawah
Tanah.
Kegiatan Pameran dalam
rangka Publikasi dan
Promosi 3-6 Maret 2015
Pengembangan diklat bidang mineral pada
program kerja BDTBT dimaksudkan untuk
memenuhi seluruh aspek kompetensi SDM
bidang tambang bawah tanah yang merupakan
tugas dan fungsi BDTBT. Untuk mewujudkan
BDTBT menjadi pusat pendidikan dan pelatihan
unggulan dibidang tambang bawah tanah maka
ditanda tanganilah perjanjian kerjasama dengan
PT. ANTAM (Persero) Unit Bisnis Pongkor
yang Berkedudukan di Desa Bantarkaret,
kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor,
provinsi Jawa Barat.
KEGIATAN KERJASAMA BDTBT
DENGAN PT. ANTAM PONGKOR
Penjajakan Kerjasama dengan PT.Antam Pongkor telah dimulai sejak November tahun
2014 dan dilakukan kembali penjajakan kerja sama di bulan Januari 2015. Untuk
meningkatkan kualitas dari kerjasama yang terjalin ini maka kedua belah pihak telah
membuat suatu kesepakatan dan kesepahaman di antara kedua belah pihak sebagai payung
kerjasama. Penandatangan MoU telah dilaksanakan pada tanggal 8 April 2015 dan
Perjanjian Kerjasama yang telah di tandatangani pada tanggal 14 September 2015.
Penandatangan Perjanjian Kerjasama ini dilakukan oleh Bapak Hendro Aribowo Siswo
Yulianto, SH. MM, selaku Kepala Balai Diklat Tambang Bawah Tanah dan Bapak I Gede
Gunawan, ST selaku General Manager PT. ANTAM (Persero) Tbk UBPE. Acara yang
berlangsung di Gedung Serbaguna UBPE Pongkor tersebut juga turut dihadiri oleh Bapak
Agus Salim, SH selaku Kepala Pusdiklat Minerba Kementrian ESDM, Muspida Kab.
Bogor, Direktur PT. Antam (Persero) Tbk yang diwakili oleh Direktur Produksi.
8 April 2015
Kegiatan Analisa Kebutuhan Diklat
merupakan kegiatan yang
dilaksanakan oleh Balai Diklat
Tambang Bawah Tanah setiap
tahunnya yang bertujuan untuk
menganalisa kebutuhan diklat di
beberapa daerah baik itu instansi
pemerintah atau industri sehingga
daerah tersebut menjadi referensi
untuk melaksanakan diklat pada
tahun berikutnya.
Kegiatan Analisa
Kebutuhan Diklat
Pada tahun 2015 kegiatan Analisa
Kebutuhan Diklat di fokuskan ke
instansi pemerintah dilaksanakan
dilaksanakan terhadap 4 dinas,
pertambangan, yaitu :
1. Dinas Pertambangan dan Energi
Provinsi Kalimantan Barat,
dilaksanakan pada tanggal 24-27
Juni 2015.
2. Dinas Pertambangan dan Energi
Provinsi Nusa Teggara Barat pada
tanggal 16-19 Juni 2015
3. Dinas Pertambangan dan Energi Provinsi Kalimantan Timur pada tanggal 29 Juni- 2 Juli
2015
4. Dinas Pertambangan dan Energi Provinsi Lampung pada tanggal 6-9 Juli 2015
Kegiatan
Capacity Building 2015
Kegiatan Capacity Building yang
dilaksanakan pada tanggal 20-23 Desember
2015 berlokasi di Pantai Carocok Painan,
Sumatera Barat. Kegiatan ini bertujuan untuk
meningkatkan kemampuan kelompok
organisasi/individu dalam menyusun strategi
dalam mengatasi masalah untuk mencapai
tujuan organisasi. Selain itu kegiatan ini juga
dilakukan untuk menambah keakraban dan
kekompakan internal pegawai Balai Diklat
Tambang Bawah Tanah.
Kegiatan Capacity Building ini diikuti oleh 25
orang pegawai BDTBT yang dibimbing oleh
praktisi pelatihan kepribadian dari Bogor dan
Depok.
DIREKTUR
STEM-Akamigas
Direktur STEM-Akamigas
Toegas Soegiarto
KETERANGAN
• GAMBAR
NAMA KEGIATAN
SEKRETARIAT BADAN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN
ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
Jl. Jend. Gatot Subroto Kav. 49 Jakarta Selatan 12950
Telp: (021) 525 4508 | Fax : (021) 525 5863
Website: www.diklat.esdm.go.id |
E-mail : info@diklat.esdm.go.id
PUSAT PENDIDIKAN DAN PELATIHAN MINYAK DAN
GAS BUMI
Jl. Sorogo No. 1, Cepu Blora - Jawa Tengah
Telp: (0296) 421 900 | Fax: (0296) 421 891
website: www.pusdiklatmigas.com
Email: informasi@pusdiklatmigas.com
PUSAT PENDIDIKAN DAN PELATIHAN MINERAL DAN
BATUBARA
Jl. Jend. Sudirman No. 623 Bandung
Telp: (022) 607 6756 | Fax: (022) 603 5506
Website: www.pusdiklat-tmb.com
E-mail: pusdiklat.minerba.bdg@gmail.com
PUSAT PENDIDIKAN DAN PELATIHAN
KETENAGALISTRIKAN, ENERGI BARU, TERBARUKAN
DAN KONSERVASI ENERGI
Jl. Poncol Raya No. 39, Ciracas - Jakarta Timur 13740
Telp: (021) 872 9101 | Fax: (021) 872 9109
website: www.pusdiklatkebtke.esdm.go.id
E-mail: http://pusdiklatkebt.esdm.go.id
PUSAT PENDIDIKAN DAN PELATIHAN GEOLOGI
Jl. Cisitu Lama No. 37 Bandung 40135
Telp: (022) 250 2448 | Fax: (022) 250 6224
www.pusdiklat-geologi.esdm.go.id
BALAI PENDIDIKAN DAN PELATIHAN TAMBANG
BAWAH TANAH
Jl. Sukarno Hatta Durian II, Sawahlunto - Sumatera Barat 27428 Telp:
(0754) 616 04 | Fax: (0754) 617 97
www.bdtbt.esdm.go.id

More Related Content

Viewers also liked

Proposol HandTracktor lang badate
Proposol HandTracktor lang badateProposol HandTracktor lang badate
Proposol HandTracktor lang badate
NICO AKBAR
 
1. lpp wildan ndh xlii-18-h - (ok)
1. lpp wildan ndh  xlii-18-h - (ok)1. lpp wildan ndh  xlii-18-h - (ok)
1. lpp wildan ndh xlii-18-h - (ok)
efendi suyanto
 
PROSPEK PEMBENTUKAN LEMBAGA LITBANG DAERAH KABUPATEN/KOTA DI PROVINSI KALI...
PROSPEK PEMBENTUKAN LEMBAGA LITBANG DAERAH KABUPATEN/KOTA DI PROVINSI KALI...PROSPEK PEMBENTUKAN LEMBAGA LITBANG DAERAH KABUPATEN/KOTA DI PROVINSI KALI...
PROSPEK PEMBENTUKAN LEMBAGA LITBANG DAERAH KABUPATEN/KOTA DI PROVINSI KALI...
Bidang ANDROIDA-Puslatbang KDOD LAN
 
Makalah msdm stratejik
Makalah msdm stratejikMakalah msdm stratejik
Makalah msdm stratejik
ju haeri
 
Materi pengadaan tanah
Materi pengadaan tanahMateri pengadaan tanah
Materi pengadaan tanah
Akram Naufal
 
Perkalan no.12 tahun 2013 tentang pedoman penyelenggaraan diklat pim tk. iii
Perkalan no.12 tahun 2013 tentang pedoman penyelenggaraan diklat pim tk. iiiPerkalan no.12 tahun 2013 tentang pedoman penyelenggaraan diklat pim tk. iii
Perkalan no.12 tahun 2013 tentang pedoman penyelenggaraan diklat pim tk. iii
koropunda
 
Perencanaan pensiun new
Perencanaan pensiun newPerencanaan pensiun new
Perencanaan pensiun new
Anthon Budyana.SSi.RFPC.CFP.QWP.QFE
 
PROPOSAL SKRIPSI
PROPOSAL SKRIPSIPROPOSAL SKRIPSI
PROPOSAL SKRIPSI
DELA ASFARINA
 
Proposal biogas
Proposal biogasProposal biogas
Proposal biogas
-
 
Pengadaan proposal mesin air
Pengadaan proposal mesin airPengadaan proposal mesin air
Pengadaan proposal mesin air
NICO AKBAR
 
Manajemen Penyelenggaraan Diklat_ Pelatihan MANAGEMENT of TRAINING (MoT)_ ALP...
Manajemen Penyelenggaraan Diklat_ Pelatihan MANAGEMENT of TRAINING (MoT)_ ALP...Manajemen Penyelenggaraan Diklat_ Pelatihan MANAGEMENT of TRAINING (MoT)_ ALP...
Manajemen Penyelenggaraan Diklat_ Pelatihan MANAGEMENT of TRAINING (MoT)_ ALP...
Kanaidi ken
 
Transformasi LAN 2015 2020 Menuju Organisasi Berkinerja Tinggi
Transformasi LAN 2015 2020 Menuju Organisasi Berkinerja TinggiTransformasi LAN 2015 2020 Menuju Organisasi Berkinerja Tinggi
Transformasi LAN 2015 2020 Menuju Organisasi Berkinerja Tinggi
Tri Widodo W. UTOMO
 
Kajian Efisiensi dan Efektivitas Kelembagaan Pemerintah
Kajian Efisiensi dan Efektivitas Kelembagaan PemerintahKajian Efisiensi dan Efektivitas Kelembagaan Pemerintah
Kajian Efisiensi dan Efektivitas Kelembagaan Pemerintah
Tri Widodo W. UTOMO
 
Proyek Perubahan Diklat Pim IV penanganan pengaduan masyarakat UPT Puskesmas ...
Proyek Perubahan Diklat Pim IV penanganan pengaduan masyarakat UPT Puskesmas ...Proyek Perubahan Diklat Pim IV penanganan pengaduan masyarakat UPT Puskesmas ...
Proyek Perubahan Diklat Pim IV penanganan pengaduan masyarakat UPT Puskesmas ...
indra wiryantaka
 
Peran Pendidikan dan Pelatihan dalam Jabatan PNS
Peran Pendidikan dan Pelatihan dalam Jabatan PNSPeran Pendidikan dan Pelatihan dalam Jabatan PNS
Peran Pendidikan dan Pelatihan dalam Jabatan PNS
Deddy Supriady Bratakusumah
 
DIKLAT DAN PENGEMBANGAN
DIKLAT DAN PENGEMBANGANDIKLAT DAN PENGEMBANGAN
DIKLAT DAN PENGEMBANGAN
Marlinda
 
MANAJEMEN KINERJA TINGGI Disusun oleh: Alfiatun Ali Murtadlo Dosen Pengampu ...
MANAJEMEN KINERJA TINGGIDisusun oleh:AlfiatunAli MurtadloDosen Pengampu ...MANAJEMEN KINERJA TINGGIDisusun oleh:AlfiatunAli MurtadloDosen Pengampu ...
MANAJEMEN KINERJA TINGGI Disusun oleh: Alfiatun Ali Murtadlo Dosen Pengampu ...
VisualBee.com
 
Kurikulum dan Silabus Diklat Online
Kurikulum dan Silabus Diklat OnlineKurikulum dan Silabus Diklat Online
Kurikulum dan Silabus Diklat Online
Uwes Chaeruman
 
Contoh proyek perubahan datun
Contoh proyek perubahan  datunContoh proyek perubahan  datun
Contoh proyek perubahan datunInald Bembo
 
Proposal diklat persiapan masa purnabakti final
Proposal diklat persiapan masa purnabakti finalProposal diklat persiapan masa purnabakti final
Proposal diklat persiapan masa purnabakti final
Ahamad Sunarya
 

Viewers also liked (20)

Proposol HandTracktor lang badate
Proposol HandTracktor lang badateProposol HandTracktor lang badate
Proposol HandTracktor lang badate
 
1. lpp wildan ndh xlii-18-h - (ok)
1. lpp wildan ndh  xlii-18-h - (ok)1. lpp wildan ndh  xlii-18-h - (ok)
1. lpp wildan ndh xlii-18-h - (ok)
 
PROSPEK PEMBENTUKAN LEMBAGA LITBANG DAERAH KABUPATEN/KOTA DI PROVINSI KALI...
PROSPEK PEMBENTUKAN LEMBAGA LITBANG DAERAH KABUPATEN/KOTA DI PROVINSI KALI...PROSPEK PEMBENTUKAN LEMBAGA LITBANG DAERAH KABUPATEN/KOTA DI PROVINSI KALI...
PROSPEK PEMBENTUKAN LEMBAGA LITBANG DAERAH KABUPATEN/KOTA DI PROVINSI KALI...
 
Makalah msdm stratejik
Makalah msdm stratejikMakalah msdm stratejik
Makalah msdm stratejik
 
Materi pengadaan tanah
Materi pengadaan tanahMateri pengadaan tanah
Materi pengadaan tanah
 
Perkalan no.12 tahun 2013 tentang pedoman penyelenggaraan diklat pim tk. iii
Perkalan no.12 tahun 2013 tentang pedoman penyelenggaraan diklat pim tk. iiiPerkalan no.12 tahun 2013 tentang pedoman penyelenggaraan diklat pim tk. iii
Perkalan no.12 tahun 2013 tentang pedoman penyelenggaraan diklat pim tk. iii
 
Perencanaan pensiun new
Perencanaan pensiun newPerencanaan pensiun new
Perencanaan pensiun new
 
PROPOSAL SKRIPSI
PROPOSAL SKRIPSIPROPOSAL SKRIPSI
PROPOSAL SKRIPSI
 
Proposal biogas
Proposal biogasProposal biogas
Proposal biogas
 
Pengadaan proposal mesin air
Pengadaan proposal mesin airPengadaan proposal mesin air
Pengadaan proposal mesin air
 
Manajemen Penyelenggaraan Diklat_ Pelatihan MANAGEMENT of TRAINING (MoT)_ ALP...
Manajemen Penyelenggaraan Diklat_ Pelatihan MANAGEMENT of TRAINING (MoT)_ ALP...Manajemen Penyelenggaraan Diklat_ Pelatihan MANAGEMENT of TRAINING (MoT)_ ALP...
Manajemen Penyelenggaraan Diklat_ Pelatihan MANAGEMENT of TRAINING (MoT)_ ALP...
 
Transformasi LAN 2015 2020 Menuju Organisasi Berkinerja Tinggi
Transformasi LAN 2015 2020 Menuju Organisasi Berkinerja TinggiTransformasi LAN 2015 2020 Menuju Organisasi Berkinerja Tinggi
Transformasi LAN 2015 2020 Menuju Organisasi Berkinerja Tinggi
 
Kajian Efisiensi dan Efektivitas Kelembagaan Pemerintah
Kajian Efisiensi dan Efektivitas Kelembagaan PemerintahKajian Efisiensi dan Efektivitas Kelembagaan Pemerintah
Kajian Efisiensi dan Efektivitas Kelembagaan Pemerintah
 
Proyek Perubahan Diklat Pim IV penanganan pengaduan masyarakat UPT Puskesmas ...
Proyek Perubahan Diklat Pim IV penanganan pengaduan masyarakat UPT Puskesmas ...Proyek Perubahan Diklat Pim IV penanganan pengaduan masyarakat UPT Puskesmas ...
Proyek Perubahan Diklat Pim IV penanganan pengaduan masyarakat UPT Puskesmas ...
 
Peran Pendidikan dan Pelatihan dalam Jabatan PNS
Peran Pendidikan dan Pelatihan dalam Jabatan PNSPeran Pendidikan dan Pelatihan dalam Jabatan PNS
Peran Pendidikan dan Pelatihan dalam Jabatan PNS
 
DIKLAT DAN PENGEMBANGAN
DIKLAT DAN PENGEMBANGANDIKLAT DAN PENGEMBANGAN
DIKLAT DAN PENGEMBANGAN
 
MANAJEMEN KINERJA TINGGI Disusun oleh: Alfiatun Ali Murtadlo Dosen Pengampu ...
MANAJEMEN KINERJA TINGGIDisusun oleh:AlfiatunAli MurtadloDosen Pengampu ...MANAJEMEN KINERJA TINGGIDisusun oleh:AlfiatunAli MurtadloDosen Pengampu ...
MANAJEMEN KINERJA TINGGI Disusun oleh: Alfiatun Ali Murtadlo Dosen Pengampu ...
 
Kurikulum dan Silabus Diklat Online
Kurikulum dan Silabus Diklat OnlineKurikulum dan Silabus Diklat Online
Kurikulum dan Silabus Diklat Online
 
Contoh proyek perubahan datun
Contoh proyek perubahan  datunContoh proyek perubahan  datun
Contoh proyek perubahan datun
 
Proposal diklat persiapan masa purnabakti final
Proposal diklat persiapan masa purnabakti finalProposal diklat persiapan masa purnabakti final
Proposal diklat persiapan masa purnabakti final
 

Similar to Kilas balik badan diklat esdm 2015

Buletin Wise 001 2013
Buletin Wise 001 2013Buletin Wise 001 2013
Buletin Wise 001 2013
visionsaga
 
01 - PENGENALAN_TEKNOLOGI_HIJAU.pdf
01 - PENGENALAN_TEKNOLOGI_HIJAU.pdf01 - PENGENALAN_TEKNOLOGI_HIJAU.pdf
01 - PENGENALAN_TEKNOLOGI_HIJAU.pdf
LawranceAling1
 
Bppt outlook energi indonesia 2013
Bppt   outlook energi indonesia 2013Bppt   outlook energi indonesia 2013
Bppt outlook energi indonesia 2013Rattapong Rattahayo
 
Energi Terbarukan Kemendagri 09/2015
Energi Terbarukan Kemendagri 09/2015Energi Terbarukan Kemendagri 09/2015
Energi Terbarukan Kemendagri 09/2015
Teguh Prayogo
 
Makalah Corporate Social Responsibility (CSR) - PT. Pertamina
Makalah Corporate Social Responsibility (CSR) - PT. PertaminaMakalah Corporate Social Responsibility (CSR) - PT. Pertamina
Makalah Corporate Social Responsibility (CSR) - PT. Pertamina
Febri Alif Pratama
 
Narsum 01 - 1. Materi Seminar di Yayasan Hang Tuah 12 Januari 2022.pptx
Narsum 01 - 1. Materi Seminar di Yayasan Hang Tuah 12 Januari 2022.pptxNarsum 01 - 1. Materi Seminar di Yayasan Hang Tuah 12 Januari 2022.pptx
Narsum 01 - 1. Materi Seminar di Yayasan Hang Tuah 12 Januari 2022.pptx
MaharaniGitaKusumawa
 
Peran Perguruan Tinggi dalam Pengendalian Perubahan Iklim.pptx
Peran Perguruan Tinggi dalam Pengendalian Perubahan Iklim.pptxPeran Perguruan Tinggi dalam Pengendalian Perubahan Iklim.pptx
Peran Perguruan Tinggi dalam Pengendalian Perubahan Iklim.pptx
SubditSumberdayaPend
 
Artikel potensi energi baru terbarukan
Artikel potensi energi baru terbarukan Artikel potensi energi baru terbarukan
Artikel potensi energi baru terbarukan
Bima67
 
Buku pedoman penghargaan energi 2017
Buku pedoman penghargaan energi 2017Buku pedoman penghargaan energi 2017
Buku pedoman penghargaan energi 2017
Ferdy Makonda
 
Hemat energi edisi_2015_1
Hemat energi edisi_2015_1Hemat energi edisi_2015_1
Hemat energi edisi_2015_1
Gurnadi Pujakesuma
 
A180570_Lmcp1552 Pembangunan mapan dalam islam.pdf
A180570_Lmcp1552 Pembangunan mapan dalam islam.pdfA180570_Lmcp1552 Pembangunan mapan dalam islam.pdf
A180570_Lmcp1552 Pembangunan mapan dalam islam.pdf
a180570
 
Bandar terjejas dengan pemanasan global
Bandar terjejas dengan pemanasan globalBandar terjejas dengan pemanasan global
Bandar terjejas dengan pemanasan global
Norsyaza Aqilah
 
TOTAL
TOTALTOTAL
Mengapa Memilih Depaertemen Teknik Transportasi Laut
Mengapa Memilih Depaertemen Teknik Transportasi LautMengapa Memilih Depaertemen Teknik Transportasi Laut
Mengapa Memilih Depaertemen Teknik Transportasi Laut
Naning Yuliana
 
PROPOSAL SKEMA HMI 2022.pdf
PROPOSAL SKEMA HMI 2022.pdfPROPOSAL SKEMA HMI 2022.pdf
PROPOSAL SKEMA HMI 2022.pdf
Jhiran Ippmb
 
Presentasi akademi komunitas v3
Presentasi akademi komunitas v3Presentasi akademi komunitas v3
Presentasi akademi komunitas v3
PVB Jatim
 
Dukung nawacita, korindo gencarkan pembangunan di boven digoel tunas sawa e...
Dukung nawacita, korindo gencarkan pembangunan di boven digoel   tunas sawa e...Dukung nawacita, korindo gencarkan pembangunan di boven digoel   tunas sawa e...
Dukung nawacita, korindo gencarkan pembangunan di boven digoel tunas sawa e...
Tunas Sawa Erma Group Papua
 
595-Article Text-5987-1-10-20170831.pdf
595-Article Text-5987-1-10-20170831.pdf595-Article Text-5987-1-10-20170831.pdf
595-Article Text-5987-1-10-20170831.pdf
MikoWahyu1
 
Masukan untuk Bahan Penyusunan Debat Capres-Cawapres Pemilu 2019
Masukan untuk Bahan Penyusunan Debat Capres-Cawapres Pemilu 2019Masukan untuk Bahan Penyusunan Debat Capres-Cawapres Pemilu 2019
Masukan untuk Bahan Penyusunan Debat Capres-Cawapres Pemilu 2019
Publish What You Pay (PWYP) Indonesia
 
Zv qmv5dg1i6wc8zf zisgupkwhnm3ydli6kvwza67
Zv qmv5dg1i6wc8zf zisgupkwhnm3ydli6kvwza67Zv qmv5dg1i6wc8zf zisgupkwhnm3ydli6kvwza67
Zv qmv5dg1i6wc8zf zisgupkwhnm3ydli6kvwza67
arimahesa1
 

Similar to Kilas balik badan diklat esdm 2015 (20)

Buletin Wise 001 2013
Buletin Wise 001 2013Buletin Wise 001 2013
Buletin Wise 001 2013
 
01 - PENGENALAN_TEKNOLOGI_HIJAU.pdf
01 - PENGENALAN_TEKNOLOGI_HIJAU.pdf01 - PENGENALAN_TEKNOLOGI_HIJAU.pdf
01 - PENGENALAN_TEKNOLOGI_HIJAU.pdf
 
Bppt outlook energi indonesia 2013
Bppt   outlook energi indonesia 2013Bppt   outlook energi indonesia 2013
Bppt outlook energi indonesia 2013
 
Energi Terbarukan Kemendagri 09/2015
Energi Terbarukan Kemendagri 09/2015Energi Terbarukan Kemendagri 09/2015
Energi Terbarukan Kemendagri 09/2015
 
Makalah Corporate Social Responsibility (CSR) - PT. Pertamina
Makalah Corporate Social Responsibility (CSR) - PT. PertaminaMakalah Corporate Social Responsibility (CSR) - PT. Pertamina
Makalah Corporate Social Responsibility (CSR) - PT. Pertamina
 
Narsum 01 - 1. Materi Seminar di Yayasan Hang Tuah 12 Januari 2022.pptx
Narsum 01 - 1. Materi Seminar di Yayasan Hang Tuah 12 Januari 2022.pptxNarsum 01 - 1. Materi Seminar di Yayasan Hang Tuah 12 Januari 2022.pptx
Narsum 01 - 1. Materi Seminar di Yayasan Hang Tuah 12 Januari 2022.pptx
 
Peran Perguruan Tinggi dalam Pengendalian Perubahan Iklim.pptx
Peran Perguruan Tinggi dalam Pengendalian Perubahan Iklim.pptxPeran Perguruan Tinggi dalam Pengendalian Perubahan Iklim.pptx
Peran Perguruan Tinggi dalam Pengendalian Perubahan Iklim.pptx
 
Artikel potensi energi baru terbarukan
Artikel potensi energi baru terbarukan Artikel potensi energi baru terbarukan
Artikel potensi energi baru terbarukan
 
Buku pedoman penghargaan energi 2017
Buku pedoman penghargaan energi 2017Buku pedoman penghargaan energi 2017
Buku pedoman penghargaan energi 2017
 
Hemat energi edisi_2015_1
Hemat energi edisi_2015_1Hemat energi edisi_2015_1
Hemat energi edisi_2015_1
 
A180570_Lmcp1552 Pembangunan mapan dalam islam.pdf
A180570_Lmcp1552 Pembangunan mapan dalam islam.pdfA180570_Lmcp1552 Pembangunan mapan dalam islam.pdf
A180570_Lmcp1552 Pembangunan mapan dalam islam.pdf
 
Bandar terjejas dengan pemanasan global
Bandar terjejas dengan pemanasan globalBandar terjejas dengan pemanasan global
Bandar terjejas dengan pemanasan global
 
TOTAL
TOTALTOTAL
TOTAL
 
Mengapa Memilih Depaertemen Teknik Transportasi Laut
Mengapa Memilih Depaertemen Teknik Transportasi LautMengapa Memilih Depaertemen Teknik Transportasi Laut
Mengapa Memilih Depaertemen Teknik Transportasi Laut
 
PROPOSAL SKEMA HMI 2022.pdf
PROPOSAL SKEMA HMI 2022.pdfPROPOSAL SKEMA HMI 2022.pdf
PROPOSAL SKEMA HMI 2022.pdf
 
Presentasi akademi komunitas v3
Presentasi akademi komunitas v3Presentasi akademi komunitas v3
Presentasi akademi komunitas v3
 
Dukung nawacita, korindo gencarkan pembangunan di boven digoel tunas sawa e...
Dukung nawacita, korindo gencarkan pembangunan di boven digoel   tunas sawa e...Dukung nawacita, korindo gencarkan pembangunan di boven digoel   tunas sawa e...
Dukung nawacita, korindo gencarkan pembangunan di boven digoel tunas sawa e...
 
595-Article Text-5987-1-10-20170831.pdf
595-Article Text-5987-1-10-20170831.pdf595-Article Text-5987-1-10-20170831.pdf
595-Article Text-5987-1-10-20170831.pdf
 
Masukan untuk Bahan Penyusunan Debat Capres-Cawapres Pemilu 2019
Masukan untuk Bahan Penyusunan Debat Capres-Cawapres Pemilu 2019Masukan untuk Bahan Penyusunan Debat Capres-Cawapres Pemilu 2019
Masukan untuk Bahan Penyusunan Debat Capres-Cawapres Pemilu 2019
 
Zv qmv5dg1i6wc8zf zisgupkwhnm3ydli6kvwza67
Zv qmv5dg1i6wc8zf zisgupkwhnm3ydli6kvwza67Zv qmv5dg1i6wc8zf zisgupkwhnm3ydli6kvwza67
Zv qmv5dg1i6wc8zf zisgupkwhnm3ydli6kvwza67
 

Recently uploaded

Modul Ajar Biologi Kelas 10 Fase E Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Biologi Kelas 10 Fase E Kurikulum MerdekaModul Ajar Biologi Kelas 10 Fase E Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Biologi Kelas 10 Fase E Kurikulum Merdeka
Fathan Emran
 
Kalender Pendidikan tahun pelajaran 2023/2024 Kabupaten Temanggung .pdf
Kalender Pendidikan tahun pelajaran 2023/2024  Kabupaten Temanggung .pdfKalender Pendidikan tahun pelajaran 2023/2024  Kabupaten Temanggung .pdf
Kalender Pendidikan tahun pelajaran 2023/2024 Kabupaten Temanggung .pdf
SDNBotoputih
 
Alur tujuan pembelajaran bahasa inggris kelas x fase e
Alur tujuan pembelajaran bahasa inggris kelas x fase eAlur tujuan pembelajaran bahasa inggris kelas x fase e
Alur tujuan pembelajaran bahasa inggris kelas x fase e
MsElisazmar
 
Menyambut Masyarakat 4.0 dan Indonesia Emas 2045
Menyambut Masyarakat 4.0 dan Indonesia Emas 2045Menyambut Masyarakat 4.0 dan Indonesia Emas 2045
Menyambut Masyarakat 4.0 dan Indonesia Emas 2045
RizkiArdhan
 
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 11 Fase F Kurikulum MerdekaModul Ajar Bahasa Inggris Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka
Fathan Emran
 
Modul Kimia Fase E Kelas X TH 24 - E10.6 Kimia Hijau.docx
Modul Kimia Fase E Kelas X TH 24 - E10.6 Kimia Hijau.docxModul Kimia Fase E Kelas X TH 24 - E10.6 Kimia Hijau.docx
Modul Kimia Fase E Kelas X TH 24 - E10.6 Kimia Hijau.docx
SuciHarianti3
 
Modul AJar Rekayasa Perangkat Lunak 2024
Modul AJar Rekayasa Perangkat Lunak 2024Modul AJar Rekayasa Perangkat Lunak 2024
Modul AJar Rekayasa Perangkat Lunak 2024
Herry Prasetyo
 
3. PEMBUATAN PETA KELOMPOK PEKERJAAN.pdf
3. PEMBUATAN PETA KELOMPOK PEKERJAAN.pdf3. PEMBUATAN PETA KELOMPOK PEKERJAAN.pdf
3. PEMBUATAN PETA KELOMPOK PEKERJAAN.pdf
FaldienaMarcelita3
 
Dialog Prestasi Peperiksaan Akhir Tahun 2023
Dialog Prestasi Peperiksaan Akhir Tahun 2023Dialog Prestasi Peperiksaan Akhir Tahun 2023
Dialog Prestasi Peperiksaan Akhir Tahun 2023
AINARAHYUBINTISULAIM
 
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 10 Fase E Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 10 Fase E Kurikulum MerdekaModul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 10 Fase E Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 10 Fase E Kurikulum Merdeka
Fathan Emran
 
PELAKSANAAN (13-14 Juni'24) + Link2 Materi BimTek _"PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (P...
PELAKSANAAN (13-14 Juni'24) + Link2 Materi BimTek _"PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (P...PELAKSANAAN (13-14 Juni'24) + Link2 Materi BimTek _"PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (P...
PELAKSANAAN (13-14 Juni'24) + Link2 Materi BimTek _"PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (P...
Kanaidi ken
 
PELAKSANAAN + Link2 Materi WORKSHOP Nasional _"Penerapan Regulasi Terbaru P...
PELAKSANAAN + Link2 Materi WORKSHOP Nasional _"Penerapan  Regulasi  Terbaru P...PELAKSANAAN + Link2 Materi WORKSHOP Nasional _"Penerapan  Regulasi  Terbaru P...
PELAKSANAAN + Link2 Materi WORKSHOP Nasional _"Penerapan Regulasi Terbaru P...
Kanaidi ken
 
REVIEW KSP PERMENDIKBUDRISTEK 12 TH 2024.pptx
REVIEW KSP PERMENDIKBUDRISTEK 12 TH 2024.pptxREVIEW KSP PERMENDIKBUDRISTEK 12 TH 2024.pptx
REVIEW KSP PERMENDIKBUDRISTEK 12 TH 2024.pptx
adityanoor64
 
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 5 Fase C Kurikulum MerdekaModul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
Fathan Emran
 
Demonstrasi Konseptual Modul 2.1 - RPP Berdiferensiasi.pdf
Demonstrasi Konseptual Modul 2.1 - RPP Berdiferensiasi.pdfDemonstrasi Konseptual Modul 2.1 - RPP Berdiferensiasi.pdf
Demonstrasi Konseptual Modul 2.1 - RPP Berdiferensiasi.pdf
d2spdpnd9185
 
Aksi Nyata Modul 1.1. Pendidikan Guru Penggerak
Aksi Nyata Modul 1.1. Pendidikan Guru PenggerakAksi Nyata Modul 1.1. Pendidikan Guru Penggerak
Aksi Nyata Modul 1.1. Pendidikan Guru Penggerak
TitisNindiasariAnggr
 
laporan komunitas belajar sekolah dasar negeri botoputih
laporan komunitas belajar sekolah dasar negeri botoputihlaporan komunitas belajar sekolah dasar negeri botoputih
laporan komunitas belajar sekolah dasar negeri botoputih
SDNBotoputih
 
Bab 7Korupsi sebagai persoalan moral .pptx
Bab 7Korupsi sebagai persoalan moral  .pptxBab 7Korupsi sebagai persoalan moral  .pptx
Bab 7Korupsi sebagai persoalan moral .pptx
Habibatut Tijani
 
Pengenalan Morfologi & Tata Bahasa Indonesia
Pengenalan Morfologi & Tata Bahasa IndonesiaPengenalan Morfologi & Tata Bahasa Indonesia
Pengenalan Morfologi & Tata Bahasa Indonesia
sucibrooks86
 
Selamat "Hari Raya_Idul Adha 1445H / 2024H".
Selamat "Hari Raya_Idul Adha 1445H / 2024H".Selamat "Hari Raya_Idul Adha 1445H / 2024H".
Selamat "Hari Raya_Idul Adha 1445H / 2024H".
Kanaidi ken
 

Recently uploaded (20)

Modul Ajar Biologi Kelas 10 Fase E Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Biologi Kelas 10 Fase E Kurikulum MerdekaModul Ajar Biologi Kelas 10 Fase E Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Biologi Kelas 10 Fase E Kurikulum Merdeka
 
Kalender Pendidikan tahun pelajaran 2023/2024 Kabupaten Temanggung .pdf
Kalender Pendidikan tahun pelajaran 2023/2024  Kabupaten Temanggung .pdfKalender Pendidikan tahun pelajaran 2023/2024  Kabupaten Temanggung .pdf
Kalender Pendidikan tahun pelajaran 2023/2024 Kabupaten Temanggung .pdf
 
Alur tujuan pembelajaran bahasa inggris kelas x fase e
Alur tujuan pembelajaran bahasa inggris kelas x fase eAlur tujuan pembelajaran bahasa inggris kelas x fase e
Alur tujuan pembelajaran bahasa inggris kelas x fase e
 
Menyambut Masyarakat 4.0 dan Indonesia Emas 2045
Menyambut Masyarakat 4.0 dan Indonesia Emas 2045Menyambut Masyarakat 4.0 dan Indonesia Emas 2045
Menyambut Masyarakat 4.0 dan Indonesia Emas 2045
 
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 11 Fase F Kurikulum MerdekaModul Ajar Bahasa Inggris Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 11 Fase F Kurikulum Merdeka
 
Modul Kimia Fase E Kelas X TH 24 - E10.6 Kimia Hijau.docx
Modul Kimia Fase E Kelas X TH 24 - E10.6 Kimia Hijau.docxModul Kimia Fase E Kelas X TH 24 - E10.6 Kimia Hijau.docx
Modul Kimia Fase E Kelas X TH 24 - E10.6 Kimia Hijau.docx
 
Modul AJar Rekayasa Perangkat Lunak 2024
Modul AJar Rekayasa Perangkat Lunak 2024Modul AJar Rekayasa Perangkat Lunak 2024
Modul AJar Rekayasa Perangkat Lunak 2024
 
3. PEMBUATAN PETA KELOMPOK PEKERJAAN.pdf
3. PEMBUATAN PETA KELOMPOK PEKERJAAN.pdf3. PEMBUATAN PETA KELOMPOK PEKERJAAN.pdf
3. PEMBUATAN PETA KELOMPOK PEKERJAAN.pdf
 
Dialog Prestasi Peperiksaan Akhir Tahun 2023
Dialog Prestasi Peperiksaan Akhir Tahun 2023Dialog Prestasi Peperiksaan Akhir Tahun 2023
Dialog Prestasi Peperiksaan Akhir Tahun 2023
 
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 10 Fase E Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 10 Fase E Kurikulum MerdekaModul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 10 Fase E Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 10 Fase E Kurikulum Merdeka
 
PELAKSANAAN (13-14 Juni'24) + Link2 Materi BimTek _"PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (P...
PELAKSANAAN (13-14 Juni'24) + Link2 Materi BimTek _"PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (P...PELAKSANAAN (13-14 Juni'24) + Link2 Materi BimTek _"PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (P...
PELAKSANAAN (13-14 Juni'24) + Link2 Materi BimTek _"PTK 007 Rev-5 Thn 2023 (P...
 
PELAKSANAAN + Link2 Materi WORKSHOP Nasional _"Penerapan Regulasi Terbaru P...
PELAKSANAAN + Link2 Materi WORKSHOP Nasional _"Penerapan  Regulasi  Terbaru P...PELAKSANAAN + Link2 Materi WORKSHOP Nasional _"Penerapan  Regulasi  Terbaru P...
PELAKSANAAN + Link2 Materi WORKSHOP Nasional _"Penerapan Regulasi Terbaru P...
 
REVIEW KSP PERMENDIKBUDRISTEK 12 TH 2024.pptx
REVIEW KSP PERMENDIKBUDRISTEK 12 TH 2024.pptxREVIEW KSP PERMENDIKBUDRISTEK 12 TH 2024.pptx
REVIEW KSP PERMENDIKBUDRISTEK 12 TH 2024.pptx
 
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 5 Fase C Kurikulum MerdekaModul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
 
Demonstrasi Konseptual Modul 2.1 - RPP Berdiferensiasi.pdf
Demonstrasi Konseptual Modul 2.1 - RPP Berdiferensiasi.pdfDemonstrasi Konseptual Modul 2.1 - RPP Berdiferensiasi.pdf
Demonstrasi Konseptual Modul 2.1 - RPP Berdiferensiasi.pdf
 
Aksi Nyata Modul 1.1. Pendidikan Guru Penggerak
Aksi Nyata Modul 1.1. Pendidikan Guru PenggerakAksi Nyata Modul 1.1. Pendidikan Guru Penggerak
Aksi Nyata Modul 1.1. Pendidikan Guru Penggerak
 
laporan komunitas belajar sekolah dasar negeri botoputih
laporan komunitas belajar sekolah dasar negeri botoputihlaporan komunitas belajar sekolah dasar negeri botoputih
laporan komunitas belajar sekolah dasar negeri botoputih
 
Bab 7Korupsi sebagai persoalan moral .pptx
Bab 7Korupsi sebagai persoalan moral  .pptxBab 7Korupsi sebagai persoalan moral  .pptx
Bab 7Korupsi sebagai persoalan moral .pptx
 
Pengenalan Morfologi & Tata Bahasa Indonesia
Pengenalan Morfologi & Tata Bahasa IndonesiaPengenalan Morfologi & Tata Bahasa Indonesia
Pengenalan Morfologi & Tata Bahasa Indonesia
 
Selamat "Hari Raya_Idul Adha 1445H / 2024H".
Selamat "Hari Raya_Idul Adha 1445H / 2024H".Selamat "Hari Raya_Idul Adha 1445H / 2024H".
Selamat "Hari Raya_Idul Adha 1445H / 2024H".
 

Kilas balik badan diklat esdm 2015

  • 3. Daftar Isi 00 Kata Pengantar 00 Sekretariat Badan Diklat ESDM 00 Pusdiklat Migas 00 Pusdiklat Ketenagalistrikan, Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi 00 Pusdiklat Minerba 00 Pusdiklat Geologi 00 STEM Akamigas 00 Balai Diklat Tambang Bawah Tanah 00 DAFTAR ISI REDAKSI Penanggung Jawab : Djajang Sukarna Koordinator : Endang Sutisna Ketua Pelaksana : Taufik Pelaksana : Julian Ambasador, Baskoro, Arnan Danang, Arujin, Dhany Arief Hidayat Kontributor : ....(Pusdiklat KEBTKE) .... (Pusdiklat Migas) .... (Pusdiklat Minerba) .... (Pusdiklat Geologi) ....(Balai Diklat TBT) .....(STEM Akamigas).
  • 4. KATA PENGANTAR Dengan Mengucap puji syukur kehadirat Tuhan Yang Kuasa, Badan Pendidikan dan Pelatihan Energi dan Sumber Daya Mineral telah selesai menyusun buku Kilas Balik Pendidikan dan Pelatihan Energi Tahun 2015. Sasaran utama dalam penerbitan buku ini adalah untuk memberikan gambaran kegiatan yang telah dilaksanakan oleh Badan Pendidikan dan Pelatihan Energi dan Sumber Daya Mineral pada tahun anggaran 2015 serta informasi kegiatan kediklatan lainnya yang terkait. Kami menyadari bahwa kegiatan yang telah dilakukan pada tahun 2015 masih perlu terus disempurnakan dan dievaluasi. Semoga buku kilas balik 2015 ini bermanfaat dalam memberikan gambaran yang seutuhnya mengenai peran Badan Diklat ESDM yang pada tahun 2016 menjadi Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Energi dan Sumber Daya Mineral Dr. Ir. Djadjang Sukarna
  • 5. 2015 P U S D I K L A T M I G A S P U S D I K L A T M I N E R B A S E K R E T AR I A T B AD A N D I K L A T E S D M P U S D I K L A T G E O L O G I P U S D I K L A T K E T B T K E S T E M AK A M I G A S B AL A I D I K L A T T B T SCHEME OF KILAS BALIK 07
  • 7. UNIVERSITY ONE HOUR 1-hour U adalah kuliah satu-jam dari para tokoh, profesional, inovator, pimpinan perusahaan, kalangan akademisi dari berbagai latarbelakang pengalaman dan disiplin, yang dikemas dalam suasana akrab, berbaur dan menghibur (entertaining) untuk membangun jalur komunikasi internal pejabat-pegawai, sebagai jembatan interaksi dengan stakeholder luar, sekaligus meningkatkan wawasan pengetahuan dan pengalaman. Akrab, Berbaur dan Menghibur merupakan indikator kunci dalam penyelenggaraan 1-hour U ini. 1-hour U direncanakan akan menjadi program rutin Badan Diklat ESDM, dan diselenggarakan setiap sebulan sekali. Sebagai sarana pendukung program adalah tersedianya Change STATION yang direncanakan akan dibangun di 5 (lima) Satuan Kerja dilingkungan Badan Diklat ESDM, dan akan menjadi Change STATION for Power, Change STATION for Oil and Gas, Change STATION for Mining, Change STATION for Geology, dan Change STATION for Others. Pada The 1st 1-hour University Bapak Dwi Sucipto - Direktur Utama PT. Pertamina (Persero), pada The 2nd 1-hour University Ibu Tri Rismaharini – Walikota Surabaya, pada The 3rd 1-hour University Bapak Handry Satriago – CEO GE Indonesia. Mereka semua telah berbagi pengalaman dan pengetahuannya tentang kepemimpinan dan tipsnya untuk terus-menerus berinovasi.
  • 8. HUMAN RESOURCES AND REGULATION WORKSHOP KESIAPAN INDONESIA DALAM Rencana pemerintah untuk memanfaatkan energi nuklir sudah dirintis sejak tahun 1958. Hingga kini, telah banyak manfaat yang di peroleh dari pemanfaatan energi nuklir untuk non- ketenagalistrikan. Sebagaimana kita ketahui bersama, rencana pembangunan pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN) di Indonesia seringkali dipersoalkan oleh individu dan kelompok masyarakat yang tidak setuju atau anti nuklir. Beberapa kali diskusi, seminar, maupun workshop untuk membahas hal tersebut telah diselenggarakan dan memberikan penilaian bahwa Indonesia belum layak untuk memanfaatkan tenaga nuklir sebagai pembangkit listrik. PEMANFAATAN ENERGI NUKLIR panjang dan potensi radiasinya tinggi. Dan yang paling menjadi sorotan masyarakat dan individu anti nuklir adalah sumber daya manusia Indonesia masih diragukan dari aspek kompetensi dalam penguasaan teknologi, kedisiplinan dan kemampuan dalam menangani kebencanaan. Pertimbangan penggunaan PLTN adalah sebagai bentuk diversifikasi energi dalam memenuhi kebutuhan listrik secara cepat, dapat mengejar kekurangan listrik di Indonesia, menghindari Indonesia dari krisis listrik karena pertumbuhan pasokan tidak mencukupi. PLTN mengurangi ketergantungan Indonesia terhadap bahan bakar fosil, seperti minyak dan batubara. Saat ini pembangkitan listrik di Indonesia masih menggantungkan pada bahan bakar minyak sekitar 50%, selebihnya dipenuhi dari batubara, gas, air dan panas bumi. Sumber daya manusia adalah salah satu dari 19 insfrastruktur yang diperlukan dalam program pembangunan PLTN. Dibutukan waktu 10-15 tahun sebelum PLTN dioperasikan. Dari target tahun 2024, akan dioperasikan 5GW, maka 2013 sudah seharusnya SDM disiapkan. Melalui workshop ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan terkait langkah pengembangan sumber daya manusia dan regulasi yang telah dijalankan menuju pemanfaatan PLTN. Beberapa hal yang dipersoalkan antara lain: PLTN dianggap sebagai pembangkit listrik yang mahal, memiliki resiko tinggi, dan wilayah Indonesia tidak layak dibangun PLTN karena berada di daerah ring of fire. Pertimbangan lainnya adalah limbah radioaktif yang dihasilkan PLTN masih berumur Jakarta, 20 – 21 Oktober 2015
  • 10. BRIGADE ENERGI SOSIALISASI PEMBEKALAN Dalam rangka mewujudkan SDM yang kompeten dalam pelaksanaan manajemen energi sesuai amanat Peraturan Pemerintah No. 70 Tahun 2009 tentang Konservasi Energi dan Instruksi Presiden No. 13 Tahun 2011 tentang Penghematan Energi, maka Pemerintah perlu melakukan pembinaan terhadap SDM yang kompeten di bidang konservasi energi. Sehubungan dengan hal tersebut, maka Pusat Diklat KEBTKE menyelenggarakan “Pelatihan Brigade Energi” yang bertujuan untuk mengembangkan kapasitas SDM dalam bidang konservasi energi. Pelatihan ini menjadi sangat penting sebagai media untuk mengedukasi SDM dalam hal ini aparatur sipil negara guna meningkatkan pemahaman di bidang konservasi energi. Peserta pelatihan tersebut berasal dari Kementerian ESDM yang berjumlah 475 orang. Diharapkan hasil yang diperoleh dari pelatihan ini adalah aparatur sipil negara menjadi garda terdepan dalam memberikan sosialisasi dan peningkatan pemahaman masyarakat serta swasta dalam rangka penghematan energi yang selanjutnya akan disebut sebagai Brigade Energi. 24 Agustus 2015
  • 11. INTERNATIONAL TRAINING PROGRAMME ON MICRO HYDRO POWER FOR RURAL DEVELOPMENT 24 s.d. 31 Maret 2015 Pusat Diklat KEBTKE bekerja sama dengan NAM-CSSTC, menyelenggarakan Diklat yang bertajuk International Training Programme on Micro Hydro Power for Rural Development. Pelatihan tersebut dilaksanakan di Padang pada tanggal 24 s.d. 31 Maret 2015 Pelatihan yang bertujuan memberikan pengetahuan secara komprehensif mengenai Micro Hydro dalam konteks pembangunan energi di Indonesia ini dihadiri oleh peserta yang berasal dari perwakilan negara Tanzania, Cuba, Indonesia, Laos, Myanmar, Pilipina, Thailand, dan Bangladesh. Selain diberikan teori, dalam pelatihan ini peserta juga diajak untuk terjun langsung ke lapangan yaitu dengan melakukan kunjungan ke Kecamatan Kinali, Pasaman Barat. Pengajar dalam pelatihan ini melibatkan tenaga ahli dari Asosiasi Hidro Bandung (AHB), GIZ dan Praktisi Micro Hydro.
  • 12. THE 4th INDONESIA EBTKE CONEX 19 s.d. 21 Agustus 2015 Pameran The 4th Indonesia EBTKE ConEx 2015 yang diselenggarakan oleh Quad Event Management bekerjasama dengan Direktorat Jenderal Energi Baru, Terbarukan dan Konservasi Energi (Ditjen EBTKE) dan Masyarakat Energi Terbarukan Indonesia (METI). Pameran The 4th Indonesia EBTKE ConEx 2015 digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta pada tanggal 19 s.d. 21 Agustus 2015. Pameran tahun ini mengambil tema “Time to Act : Accelerate the Implementation of Renewable Energy and Energy Efficiency” dimaksudkan agar pengembangan energi baru, terbarukan dan konservasi energi di Indonesia bukanlah suatu pilihan melainkan telah menjadi suatu keharusan. The 4th Indonesia EBTKE ConEx 2015 adalah perhelatan besar nasional yang melibatkan seluruh pemangku kepentingan di bidang energi baru, terbarukan dan konservasi energi. The 4th Indonesia EBTKE ConEx 2015 bertujuan untuk mendorong pemanfaatan energi baru dan terbarukan yang lebih besar. Kegiatan ini akan fokus pada langkah nyata untuk percepatan pencapaian target pengembangan dan pemanfaatan EBTKE yang tercantum dalam Kebijakan Energi Nasional. Perhelatan The 4th Indonesia EBTKE ConEx 2015 kali ini dihadiri lebih dari 1.000 peserta yang berasal dari berbagai kalangan seperti pelaku usaha EBT, akademisi, kalangan pemerintah pusat dan daerah, LSM, mahasiswa serta wakil dari organisasi energi baru terbarukan nasional maupun internasional. Total stand yag mengikuti pameran kali ini sekitar 100 stand yang berasal dari Perusahaan Nasional seperti Pertamina, Pasadena Engineering Indonesia, Perusahaan Multinasional seperti Chevron, Canadian Solar, Sky Energy, Supreme Energy, Apexindo, Schlumberger serta Instansi Pemerintah seperti Ditjen EBTKE, Direktorat Panas Bumi dan Badan Litbang ESDM.
  • 17. Seluruh pejabat dan pegawai struktural maupun fungsional, pegawai tidak tetap hingga satuan pengamanan (Satpam) dan petugas kebersihan berkumpul di Cafetaria, Gedung Pusdiklat Mineral dan Batubara, 9 Januari 2015, untuk mendengarkan arahan dari Kepala Badan. Tak hanya arahan yang diberikan oleh Djadjang Sukarna, tapi juga pegawai diberikan waktu untuk menyampaikan saran, aspirasi, atau keluhan yang dirasakan. Hal ini dilakukan untuk mengenal lebih dekat seluruh pegawai di lingkungan Pusdiklat Minerba. KUNJUNGAN KEPALA BADAN DIKLAT 9 Januari 2015
  • 18. PEMBUKAAN DIKLAT PENGAWAS OPERASIONAL PERTAMA ANGKATAN I DAN II Diklat Pemenuhan dan Uji Kompetensi bagi Pengawas Operasional Pertama pada Pertambangan ini merupakan diklat yang diselenggarakan dalam rangka membekali para pengawas lapangan pada industri pertambangan untuk menuju tingkatan yang lebih tinggi yaitu menjadi Pengawas Operasional Madya. Pembukaan diklat dibuka oleh Kepala Pusdiklat Minerba, Hedi Hidayat dan Kepala Bidang Penyelenggaraan dan Evaluasi Diklat, Dedi Rustandi di Gedung Pusdiklat Minerba, Senin pagi, 9 Februari 2015. Sebanyak 80 peserta dari beberapa perusahaan tambang yang mengikuti diklat ini. 10 – 13 Februari 2015
  • 19. PAMERAN PENDIDIKAN TINGGI KURSUS DAN PELATIHAN Pusdiklat Minerba mengikuti pameran yang diadakan oleh Green Production di Graha Manggala Siliwangi, Bandung, 10 – 13 Februari 2015. Tujuan dari pameran ini adalah menjadi sarana penerimaan siswa/mahasiswa baru, mewujudkan interaksi langsung dan menyediakan sarana informasi secara terpadu, terlengkap sesuai dengan bidang pendidikan yang akan ditekuninya. Pusdiklat Minerba menyebarkan informasi berupa booklet, majalah, serta tanya jawab secara langsung dengan pengunjung stan. 10 – 13 Februari 2015
  • 20. PEMBUKAAN DIKLAT PENGAWAS OPERASIONAL MADYA ANGKATAN I DAN II Pengawas Operasional Madya (POM) adalah seseorang yang tugas dan tanggung jawabnya membawahi langsung para karyawan tingkat Pengawas Operasional Pertama atau yang dikenal dengan supervisor pada industri pertambangan. Pusdiklat Minerba menyelenggarakan diklat Pengawas Uji Kompetensi bagi POM dalam rangka membekali para pengawas lapangan pada industri pertambangan untuk menuju tingkatan yang lebih tinggi yaitu menjadi Pengawas Operasional Utama. Pelatihan berlangsung pada tanggal 16 – 21 Februari 2015 yang diikuti oleh 70 peserta dari perusahan pertambangan di Indonesia. 16 Februari 2015
  • 21. KUNJUNGAN KERJA MENTERI ESDM, SUDIRMAN SAID Sebagai Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) baru, Sudirman Said melakukan kunjungan kerja ke seluruh unit kerja ESDM. Tanggal 23 Februari 2015 Pusdiklat Minerba dan Puslitbang Tekmira mendapat giliran kunjungan kerja tersebut, selain silaturahmi kepada seluruh pegawai, beliau juga berkeliling melihat-lihat sarana dan prasarana yang terdapat di Pusdiklat Minerba dan Puslitbang Tekmira didampingi oleh pejabat- pejabat di lingkungan KESDM beserta staf. 23 Februari 2015
  • 22. DIKLAT JURU LEDAK KELAS II Menjadi seorang Juru ledak harus memiliki keterampilan dan pengetahuan khusus agar terampil dan professional. Guna mencapai tingkat kompetensi tersebut, Pusdiklat Minerba menyelenggarakan pelatihan juru ledak untuk kegiatan pertambangan bahan galian. Sebanyak 60 peserta dari instansi terkait di seluruh Indonesia mengikuti diklat ini, dari tanggal 23 Februari – 3 Maret 2015 di Gedung Diklat Pusdiklat Minerba. 23 Februari 2015
  • 23. PRESENTASI HASIL KEGIATAN TPOC 2014 Dengan berakhirnya Kegiatan The Training Project On Coal Mining Technology (TPOC) Tahun Anggaran 2014, Pusdiklat Minerba dan JOGMEC mengadakan kegiatan pelaporan berupa presentasi kegiatan proyek alih teknologi tambang batubara di Indonesia selama Tahun Anggaran 2014, acara yang juga dihadiri oleh PT. Gerbang Daya Mandiri (GDM) dan PT. Allied Indo Coal Jaya (AICJ). Acara tersebut dibuka secara langsung oleh Kepala Pusdiklat Minerba, Hedi Hidayat. 24 Februari 2015
  • 24. PAMERAN SUMATERA MINER Pameran dan konferensi yang diadakan untuk mempertemukan pihak-pihak terkait guna bertukar pikiran mengenai aneka permasalahan pertambangan. Pameran dan konferensi ini juga diharapkan mampu mewujudkan sumsel swasembada energi melalui bahan tambang seperti batubara. Dengan itu Pusdiklat Minerba mengikuti pameran ini untuk memberikan informasi mengenai pendidikan dan pelatihan mineral dan batubara. Acara yang diselenggarakan selama tiga hari (4 – 6 Maret 2015) di Grand Ballroom Hotel Aryaduta ini dibuka secara resmi oleh Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Sumatera Selatan, Ruslan Bahri mewakili Gubernur Sumatera Selatan. 4 – 6 Maret 2015
  • 25. FUNGSIONAL INSPEKTUR TAMBANG 16 Maret – 22 Mei 2015 Diklat Fungsional Inspektur Tambang (IT) Pertama, dirancang bagi para calon pengawas atau calon inspektur pertambangan agar mempunyai pengetahuan dan pengalaman lapangan. Dan merupakan persyaratan untuk diangkat menjadi pejabat Fungsional Inspektur Tambang. Sebanyak 50 orang peserta dari Dinas Pertambangan dan Energi Provinsi, Kabupaten/Kota seluruh Indonesia akan mengikuti diklat yang berlangsung selama 68 hari, dimulai pada tanggal 16 Maret – 22 Mei 2015. Diklat
  • 26. E-LEARNING DEVELOPMENT 4 – 7 Mei 2015 Pengembangan E-Learning yang disusun oleh Pusdiklat Minerba dengan International Mining for Development Centre (IM4DC), mendapatkan progress yang cukup pesat, terlihat dari pertemuan yang dilakukan pada tanggal 4 - 7 Mei 2015. Untuk melakukan pembahasan dan implementasi e- learning tersebut. Pertemuan tersebut dihadiri oleh Trish Andrew dan Charles Singer yang merupakan Expert dari IM4DC, pengajar atau widyaiswara Pusdiklat Minerba, dan beberapa pegawai di lingkungan Pusdiklat Minerba yang nantinya akan terlibat langsung dalam pengelolaan E- Learning baik sebagai operator maupun sebagai administrator, serta konsultan yang telah mengembangkan E-Learning Pusdiklat Minerba. Workshop
  • 27. FAMILIRISATION PROGRAM VOCATIONAL AND EDUCATION TRAINING 9 – 16 Mei 2015 Tujuannya adalah melakukan sosialisasi dengan penyedia pendidikan berkualitas dan untuk mendapatkan pemahaman yang lebih dalam dari masing – masing pihak yang membutuhkan. Kegiatan yang diselenggarakan oleh Trade and Investment Queensland Australia. Pusdiklat Minerba dalam hal ini hanya mengikuti VET Program saja yang dilaksanakan tanggal 9–16 Mei 2015, peserta yang hadir berasal dari India, Indonesia, Jepang, Korea Selatan, Taiwan, China, Thailand, Colombia, Peru, Bangalore, Polandia dan Vietnam. Delegasi Pusdiklat Minerba yang hadir dalam kegiatan ini adalah Ade Hidayat, Kepala Bidang Program dan Kerjasama, Wien Evayanti Redina, Kepala Sub Bidang Kerja sama dan Informasi, dan Endang Kusnadi, Kepala Sub Bagian Kepegawaian.
  • 28. INDONESIA MINING FOR DEVELOPMENT 28 Mei 2015 IM4DC bekerjasama dengan Kementerian ESDM selama 3 setengah tahun ini mengadakan alumni day untuk berbagi praktik terbaik, memberikan masukan untuk prioritas pembangunan kapasitas dari Australia di masa medatang, serta memperkuat kemitraan yang telah terjalin guna untuk memajukan solusi dan strategi untuk mendukungan realisasi keluaran pembangunan. Menciptakan kesejahteraan bersama melalui sumber daya energi dan mineral Indonesia Mining for development alumni day, itulah tema alumni day IM4DC pada tanggal 28 Mei 2015 di Jakarta. Pada pertemuan ini hadir para alumni terdiri dari Aparatur Pemerintah dari Kementerian Energi dan Sumberdaya Mineral, LSM, akademisi dari berbagai Universitas, dan Perusahaan tambang yang ada di Indonesia. ALUMNI DAY
  • 29. PENANDATANGANAN MOU DENGAN JOGMEC Tindak lanjut dari kerjasama Antara Badan Diklat (Badiklat) ESDM yang dalam hal ini Pusdiklat Minerba, dan Japan Oil, Gas and Metals National Corporation (JOGMEC) yaitu dengan melakukan penandatanganan kerja sama Memorandum of Understanding (MoU). Pihak Indonesia diwakili oleh Kepala Badiklat ESDM, Djadjang Sukarna, , sementara pihak Jepang diwakili oleh Executive Director JOGMEC, Naotaka Adachi. Rabu, 20 Mei 2015 di Ruang rapat Kepala Badan Lantai 2 Gedung Badiklat ESDM, Jakarta. 20 Mei 2015
  • 30. BASIC WORKSHOP ON MINING CONSERVATION Pusdiklat Minerba bekerja sama dengan International Mining for Development Center (IM4DC) mengadakan kegiatan workshop yang bertemakan “Basic Workshop on Mining Conservation” selama empat hari (25 – 28 Mei 2015), di Grand Royal Hotel Panghegar, Bandung. Tujuan workshop ini membahas dan memantapkan kesepaham konsep inspeksi konservasi di Indonesia, sehingga didapat kerangka kurikulum Inspektur Tambang dibidang konservasi. Melalui workshop ini juga dapat dijadikan salah satu bagian reformasi diklat Inspektur Tambang yang kedepannya akan melalui sistem distance learning (e- learning). 25 – 28 Mei 2015 WORKSHOP
  • 31. SERTIFIKASI JURU UKUR TAMBANG Juru Ukur Tambang (JUT) merupakan salah satu tenaga teknis pertambangan yang bertanggung jawab atas peta, arah, dan batas rencana penambangan. Sehingga standar yang tinggi sangat penting diterapkan dan mendapatkan persetujuan Kepala Pelaksana Inspeksi. Terlebih untuk juru ukur tambang bawah tanah. Acara yang berlangsung selama 1 – 12 Juni 2015, diikuti oleh 47 orang dari seluruh perusahaan pertambangan di Indonesia 1 – 12 Juni 2015 DIKLAT
  • 32. CPNS GOLONGAN III ANGKATAN I, II, dan III PEMBUKAAN DIKLAT PRAJABATAN Pusdiklat Minerba menyelenggarakan Diklat Prajabatan CPSN Golongan III Angkatan I, II, dan III. Sebanyak 119 orang peserta dari seluruh unit KESDM yang mengikuti diklat. Acara dibuka secara resmi oleh Kepala Badan Diklat ESDM, Djadjang Sukarna yangn didampingi oleh Kepala Pusdiklat Minerba, Agus Salim, dan Kepala Bidang Diklat Pusat Kajian dan Diklat Aparatur I-LAN, Riayadi di Aula lantai 7 Gedung Pusdiklat Minerba, tanggal 27 Juli 2015. . 27 JULI 2015
  • 33. PROGRAM BAHASA INGGRIS WORKSHOP INISIASI KERJASAMA Workshop yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berbahasa inggris pegawai ini difasilitatori oleh salah satu expert dari English Essentials Australia. Materi yang diberikan selama empat hari (27 – 30 Juli 2015) disampaikan juga oleh English First (EF) dan British Institute (TBI). Diakhir acara ditutup dengan English Assessment yang menunjukkan sejauh mana para peserta memahami pembelajaran ini, dan peserta terbaik akan diberikan kesempatan untuk belajar bahasa Inggris di Luar Negeri selama satu bulan. 27 – 30 JULI 2015
  • 34. FAMILIARISATION DENGAN PENYEDIA JASA KEDIKLATAN DI UNITED KINGDOM Dilakukan untuk menjajaki institusi penyedia pelatihan dan sertifikasi bahasa Inggris dengan tujuan menilai fasilitas, pengajar dan kesesuaian program dengan kebutuhan Pusdiklat Minerba. Penyedia jasa pelatihan tersebut harus memiliki sertifikasi The Common European Framework of Reference for Languages (CEFR). CEFR adalah standard internasional untuk mendeskripsikan kemampuan berbahasa yang saat ini menjadi acuan dan diterapkan di seluruh dunia. Institusi yang menjadi counterpart kegiatan ini adalah University of Essex, Anglo European School of English, dan Basil Paterson College, dilaksanaan pada 12 – 18 Agustus 2015 dihadiri oleh Agus Salim, Ade Hidayat, Bambang Priyatna Wijaya, Hirawati dan Ibrahim Priyana Hardjawidjaksana. 12 – 18 Agustus 2015
  • 35. 9th Asia Pacific Economic Cooperation Mining Task Force Meeting (APEC MTF) dan APEC MTF Workshop on Public-Private Dialogue 25 – 27 Agustus 2015 Event 9th Asia Pacific Economic Cooperation Mining Task Force Meeting (APEC MTF) dan APEC MTF Workshop on Public-Private Dialogue dilaksanakan di Waterfront Hotel, Cebu, Filipina, 25-27 Agustus 2015. Dihadiri delegasi dari Ekonomi APEC (Australia, Kanada, Indonesia, Jepang, Korea Selatan, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, Amerika Serikat, Taiwan, Hong Kong, Republik Rakyat Tiongkok, Papua New Guinea, Chili, Peru, Russia, dan Vietnam) perwakilan dari APEC Secretariat, ABAC dan Asesor Independen untuk kegiatan MTF dan OECD. Pusdiklat Minerba, Badiklat ESDM, mengirimkan 3 delegasi untuk menghadiri pertemuan tersebut yaitu Ibrahim Priyana Hardjawidjaksana yang bertindak sebagai ketua delegasi Indonesia, Agus Sukarji dan Sudarmawan.
  • 36. BRIGADE ENERGI ANGKATAN I SOSIALISASI PEMBEKALAN Untuk kali pertama Kementerian ESDM akan membentuk Brigade Energi, dalam rangka mendorong pelaksanaan kebijakan dan program pemerintah dibidang konservasi energi. Kegiatan ini bermanfaat dalam mempromosikan penghematan energi, sehingga menjadi budaya di kalangan masyarakat secara berkelanjutan. Acara ini dibuka secara resmi oleh Kepala Badan Diklat (Badiklat) ESDM, Djadjang Sukarna di lantai 4 ruang 3 Gedung Pusdiklat Minerba, Senin, 7 September 2015. 7 SEPTEMBER 2015
  • 37. 8 – 11 September 2015 12th ASOMM WG dilaksanakan pada 4 - 6 Agustus 2015 sementara 15th ASEAN Senior Officials Meeting on Minerals (ASOMM) Council Meeting, 8th ASOMM +3 Meetings and 5th ASEAN Ministerial Meeting on Minerals (AMMIN) dilaksanakan pada tanggal 8 – 11 September 2015, di Vientiene, Laos. Pertemuan tersebut dihadiri oleh sepuluh negara anggota ASEAN (AMS), negara Plus Three (China, Jepang dan Korea), Sekretariat ASEAN dan ASEAN Federation of Mining Associations (AFMA). Pusdiklat Mineral dan Batubara mengirimkan Agus Sukarji, dan Junianita Puspitasari, untuk kegiatan Working Group dan Ibrahim Priyana Hardjawidjaksana, sebagai delegasi kegiatan ASOMM Council Meeting. ASEAN Senior Officials Meeting on Minerals (ASOMM) 12TH ASOMM Working Group 15th ASOMM Council Meeting, 8th ASOMM +3 and 5th ASEAN Ministerial Meetings on Mineral
  • 38. IMPLEMENTATION PLAN FISCA LYEAR 2015 PENANDATANGANAN Pusdiklat Minerba kembali melakukan penandatanganan Implementation Plan Fiscal Year 2015, yang merupakan kelanjutan dari penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) Antara pihak Jepang yang dalam hal ini yaitu JOGMEC dan pihak Indonesia yaitu Pusdiklat Minerba di Gedung Pusdiklat Minerba lantai 4 ruang 6, tanggal 22 September 2015. Implementation plan yang akan ditandatangani merupakan kesepakatan dari isi MoU berupa pelaksanaan training di Indonesia melalui Training Project on Coal (TPOC) Mining Technology yang dilaksanakan di dua lokus, yaitu PT. Gerbang Daya Mandiri (GDM) dan PT. Allied Indo Coal Jaya (AICJ). 22 SEPTEMBER 2015
  • 39. NIGHT AT MUSEUM Memperingati hari pertambangan dan energi ke-70, KESDM kembali melakukan terobosan baru dengan menyelenggarakan acara Night at The Museum. Tujuannya adalah mingkatkan animo warga untuk mengunjungi museum sebagai destinasi keluarga, selain itu juga pengunjung dapat menambah pengalamannya mengenai ilmu kebumian dengan cara yang unik, karena dilakukan dimalam hari. Sekretariat Jenderal, M. Teguh Pamuji membuka acara sabtu malam, 26 September 2015 di Museum Geologi, Bandung. 26 SEPTEMBER 2015
  • 40. PAMERAN CELEBES MINING Badan Diklat ESDM dan satuan kerjanya termasuk Pusdiklat Minerba turut serta dalam pameran ini karena melihat besarnya potensi pertambangan yang ada di wilayah Sulawesi, sehingga merasa perlu untuk bisa menciptakan Sumber Daya Manusia yang kompeten di sektor Energi dan Mineral. Acara 2nd Pekan Raya Sulawesi Selatan 2015, Celebes Building & Infrastructure Expo 2015 dan Celebes Mining Expo 2015 di Celebes Convention Center (CCC), tanggal 21 Oktober 2015. 21 OKTOBER 2015
  • 41. CAPACITY BUILDING Pusat Pendidikan dan Pelatihan Mineral dan Batubara (Pusdiklat Minerba) melakukan kunjungan (courtesy call) ke Department Primary Industry and Mines (DPIM), pada tanggal 24 – 26 November 2015 di Thailand. Yang mana salah satu agenda dalam pertemuan tersebut adalah mengenai pengisian ASEAN Mining Wiki, salah satu project yang menjadi tanggung jawab Thailand untuk ASOMM. Dalam platform tersebut, setiap Negara ASEAN mengunggah informasi seputar pertimbangan Mineral dan Batubara di negaranya sebagai sarana promosi dan informasi untuk menarik investasi maupun kepentingan lainnya. Pusdiklat Mineral dan Batubara berperan untuk memajukan bidang capacity bidang mineral dan batubara. 24 – 26 November 2015 Rapat Kerja Cooperation in
  • 42. PUSAT SUMBER DAYA GEOLOGI PAMERAN PEMAPARAN HASIL KEGIATAN Pusat Sumber Daya Geologi (PSDG) unit pelaksana dibawah Badan Geologi, menyelenggarakan Pemaparan Hasil Kegiatan Pusat Sumber Daya Geologi sebagai bentuk pertanggungjawaban atas hasil kegiatan Tahun Anggaran 2015. Kepala PSDG, Hedi Hidayat membuka secara resmi acara di Gedung Auditorium Pusat Sumber Daya Geologi, Bandung, 11 Desember 2015. Tak hanya pemaparan, PSDG pun menyelenggarakan pameran, Pusat Pendidikan dan Pelatihan Mineral dan Batubara (Pusdiklat Minerba) yang merupakan satuan kerja Badan Diklat (Badiklat) ESDM turut serta dalam membagikan informasi di pameran tersebut. Dengan menyebarkan informasi berupa majalah, poster, juga video kepada seluruh peserta yang terdiri dari Dinas ESDM, dan Perusahaan pertambangan di seluruh Indonesia. 11 DESEMBER 2015
  • 44. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi kian pesat, hal tersebut dapat kita lihat dan kita rasakan di sekeliling kita secara langsung maupun tidak langsung. Sistem informasi geografis atau SIG berkembang dengan adanya media digital. Kini informasi yang terkandung pada suatu peta menjadi lebih kaya karena dapat diintegrasikan dengan data lain selain data geografis. Keilmuan, salah satunya bidang geologi seperti pengelolaan data sumberdaya mineral, sebaran air tanah, Panasbumi sampai dengan kebencanaan. Setelah mengikuti diklat peserta akan mampu: • Memahami Aspek Geologi dan Sumber Daya MIneral; • Menjelaskan Pengantar SIG Bidang Geologi dan Sumber Daya Mineral; • Membuat Peta Geologi Digital; • Menyajikan Informasi Spasial; DIKLAT OPERATOR SIG BIDANG GEOLOGI DAN SUMBER DAYA MINERAL Bandung, 10 – 23 Maret 2015
  • 45. Diklat Management of Trainer Angkatan II 23 Maret-3 April 2015 Pada tanggal 23 Maret s.d. 3 April 2015, Pusdiklat Geologi mengadakan Diklat Management of Trainer Angkatan II. Tujuan dari Diklat Bagi Pengelola Diklat ini adalah peserta diharapkan mampu mengelola unit Diklat di instansinya secara profesional, sehingga program diklat yang dilaksanakan dapat mewujudkan aparatur pemerintah yang melaksanakan tugas-tugas umum pemerintah dan pembangunan secara efektif dan efisien. Peserta Diklat Management Of Trainer ini berasal dari Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Badan Diklat ESDM sebanyak 11 orang. Selain itu, para peserta diklat juga mendapat Praktek kerja lapangan (PKL) yang dilaksanakan di Pusdiklat Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia Regional Bandung.
  • 46. Diklat Trainning Officer Course 6-7 April 2015 Pada tanggal 6 s.d 17 April 2015, Pusdiklat Geologi menyelenggarakan Diklat Training Officer Course yang diikuti oleh Pegawai Negeri Sipil Dinas Propinsi/Kabupaten yang mengelola sektor energi dan sumber daya mineral di lingkungan KESDM sejumlah 15 orang. Tujuan dari Diklat ini adalah peserta mampu menyelenggarakan Diklat di instansinya secara profesional, sehinga penyelenggaraan diklat benar-benar mampu meingkatkan kompetensi para peserta diklat. Dengan meningkatnya kompetensi dan kemampuan para pengajar diklat akan bedampak pada peningkatan kualitas pendidikan dan pelatihan di lingkungan KESDM baik pusat/daerah dalam menunjang pelaksanaan tugas pokok dan fungsi pemerintah dan membahas isu-isu strategis di sektor energi dan sumber daya mineral. Selain menerima materi di kelas, peserta diklat juga melakukan praktek kerja lapangan di Balai Diklat PU yang berada di Bandung.
  • 47. Geodiversity merupakan gambaran dari ragam komponen geologi yang terdapat di suatu daerah; termasuk keberadaan, penyebaran, dan keadaannya sehingga dapat mewakili evolusi geologi daerah tersebut.Batuan, mineral, fosil, tanah dan bentangalam adalah bagian integral dari alam. Geopark atau Taman Bumi merupakan konsep pengembangan kawasan di mana beberapa geoheritage yang terletak berdekatan di wilayah yang telah dibangun dikelola dengan cara mengintegrasikan prinsip-prinsip konservasi dan rencana tata ruang eksisting pemerintah yang disusun atas masukan dan partisipasi masyarakat (Ibrahim Kommo, 1993). Melalui pengembangan Geopark, nilai ekonomi masyarakat setempat yang tinggal di dalam dan di sekitar kawasan Geopark akan ditingkatkan, selaras dengan kegiatan konservasi berkelanjutan dan pendidikan yang menjadi kegiatan di dalam kawasan. Diklat ini bertujuan untuk menjaring sumber daya manusia yang mampu mengetahui dan memanfaatkan keragaman geologi (geodiversity) di daerahnya untuk dikembangkan menjadi geopark. DIKLAT GEODIVERSITY MENUJU GEOPARK ANGKATAN I 13 - 18 April 2015
  • 48. Pada 11 Mei 2015 di Pusdiklat Geologi menyambut pemimpin baru sekaligus melepas pemimpin sebelumnya. Ir. Bambang Susigit, M.T menggantikan Ir. Mohamad Hidayat sebagai Kepala Pusdiklat Geologi. Acara Pisah Sambut ini dihadiri seluruh Pusdiklat Geologi. Ir. Mohamad Hidayat yang sebelumnya menjabat sebagai Pusdiklat Geologi selama 10 bulan akan menempati jabatan baru sebagai Direktur Pembinaan Pengusahaan Mineral. Sedangkan, Ir. Bambang Susigit, M.T yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Direktur Teknik dan Lingkungan kini menjabat sebagai Pusdiklat Geologi. Acara Pisah Sambut ini diisi dengan pidato dari Ir. Mohamad Hidayat dan Ir. Bambang Susigit, M.T. serta penyerahan cinderamata kepada Ir. Mohamad Hidayat. PISAH SAMBUT KEPALA PUSDIKLAT GEOLOGI 11 MEI 2015
  • 49. Pameran APKASI 2015 yang diselenggarakan oleh Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia ini diselenggarakan pada 13-15 Mei 2015 di Gedung Jakarta International Expo. Pameran ini diikuti oleh ratusan peserta pameran yang berasal dari Pemerintah, Industri, Institusi Pendidikan, dll. Pameran ini dibuka oleh Presiden RI Joko Widodo yang disaksikan oleh para tamu undangan Internasional dari Perwakilan Kedutaan-kedutaan Besar yang ada di Indonesia. Pusdiklat Geologi berpartisipasi bersama Kementerian ESDM dalam pameran ini guna mengenalkan Pusdiklat Geologi kepada masyarakat luas. PAMERAN APKASI 2015 DI JI EXPO JAKARTA 13-15 Mei 2015
  • 50. Kepala Bidang Evaluasi dan Diklat (Ir. Eka Tofani Putranto) bersama Pusdiklat Geologi menghadiri pembukaan Diklat Instrumentasi Pengamat Gunung Api, Rabu 06 Mei 2015. Tujuan diklat ini yaitu para peserta mampu mengoperasikan dan mengatasi permasalahan peralatan pemantauan gunung api. Serta mendidik aparatur pemerintah mampu malakukan pengamatan dan menyediakan data pemantauan gunung api dalam rangka mitigasi bencana gunung api. Peserta yang hadir ada 20 orang dari Pejabat Fungsional Pengamat Gunung Api. Diklat tersebut berlangsung selama dua belas hari, tanggal 18 s/d 22 Mei 2015. Materi pelajaran sesuai dengan sasaran diklat terdiri dari Dinamika Kelompok, Dasar-Dasar Instrumentasi, Metoda Pengamatan Geokimia, Metode Pengamatan Deformasi, Sistem Pemancar, Seismograf Analog, Seismograf Digital. DIKLAT INSTRUMENTASI PENGAMATAN GUNUNG API 18-22 MEI 2015
  • 51. Evaluasi Kurikulum Diklat Bidang Geologi 26-28 Mei 2015 Tujuan dari Kegiatan Evaluasi Kurikulum Diklat Bidang Geologi yang diselenggarakan pada tanggal 26–28 Mei 2015 di Kantor LembagaAdministrasi Negara (LAN) Jatinangor adalah mengevaluasi tingkat keberhasilan kurikulum, menentukan efektivitas kurikulum, memperoleh masukan untuk perbaikan kurikulum, mendeskripsikan kondisi pelaksanaan kurikulum, dan menentukan status kurikulum sebagai dasar untuk memberikan rekomendasi terhadap kurikulum diklat terevaluasi. Manfaat yang diharapkan dari kegiatan ini adalah dengan terevaluasinya kurikulum diklat bidang geologi yang menghasilkan rekomendasi didasarkan pada informasi tentang kualitas dan kuantitas kurikulum, informasi relevansi kurikulum dengan kebutuhan program diklat, dan dasar perbaikan dan penyesuaian kurikulum pada program kegiatan pemutakhiran kurikulum .
  • 52. Diklat Penyelidikan Air Tanah 8-12 Juni 2015 Pada tanggal 8 s.d. 12 Juni 2015 Pusdiklat Geologi melaksanakan Diklat Penyelidikan Air Tanah di Hotel Zurich Balikpapan dengan jumlah peserta sebanyak 16 orang yang berasal dari Dinas ESDM setempat. Sasaran dilaksanakannya diklat ini adalah tersedianya aparatur pemerintah yang memiliki kompetensi dalam melakukan penyelidikan air tanah. Setelah mengikuti program pendidikan dan pelatihan, peserta diharapkan mampu melakukan penyelidikan terkait potensi air tanah yang terdapat di daerah nya. Melalui program Diklat Penyelidikan Air Tanah ini diharapkan peserta mampu memiliki keahlian dan kompetensi sebagai aparatur pemerintah yang dapat melakukan penyelidikan terkait potensi air tanah yang terdapat di daerah nya.
  • 53. ANALISIS KEBUTUHAN DIKLAT PROVINSI SULAWESI UTARA 2-4 SEPTEMBER 2015 Kegiatan Analisis Kebutuhan diklat yang diselenggarakan pada tanggal 2 sd 4 September 2015 di Hotel Grand Puri, Manado, Sulawesi Utara ini bertujuan untuk mengetahui kesenjangan kompetensi yang ada di Propinsi Sulawesi Utara dalam rangka peningkatan kapasitas sumber daya manusia bidang geologi untuk menunjang pengelolaan sektor energi dan sumber daya mineral. Sasaran kegiatan ini adalah tersusunnya dokumen analisis kebutuhan diklat untuk aparatur pemerintah daerah di Provinsi Sulawesi Utara yang menggambarkan kebutuhan dan kesenjangan kompetensi yang ada di daerah. Peserta kegiatan Analisis Kebutuhan Diklat adalah aparatur pemerintah daerah yang berasal dari Dinas ESDM Propinsi, Kabupaten dan Kota di Propinsi Sulawesi Utara, dengan jumlah peserta sebanyak 30 orang.
  • 54. KERJASAMA KORIDOR JAWA 5-7 Oktober 2015 Pada tanggal 5 s.d 7 Oktober 2015, Pusdiklat Geologi mengadakan acara penandatanganan kontrak kerjasama dengan Dinas ESDM yang berasal dari koridor Jawa, yaitu Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Jawa Tengah, Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan, dan Energi Sumber Daya Mineral Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, dan Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Jawa Timur. Kegiatan ini dilaksanakan di Hotel Santika Yogyakarta yang dihadiri oleh Kepala Pusdiklat Geologi dan para Kepala Dinas terkait. Kerjasama ini dilaksanakan guna meningkatkan kompetensi aparatur yang ada di daerah.
  • 55. Diklat Training Programme On Recognition Processing Of Precious Stone 20-24 Oktober 2015 Diklat Training Programme On Recognition Processing Of Precious Stone ini diselenggarakan pada 20 s.d 24 Oktober 2015 di Marbella Suites Bandung, Jalan Sentra Dago Pakar, Cimenyan, Jawa Barat. Peserta yang mengikuti diklat ini berasal dari Asean Senior Officials Meetings on Minerals yang meliputi negara Indonesia, Malaysia, Thailand, Laos, dan Kamboja yang terdiri dari 11 orang. Sasaran dilaksanakannya Diklat Training Programme On Recognition Processing Of Precious Stone ini adalah agar para peserta yang berasal dari beberapa negara di Asia Tenggara memiliki pengetahuan terkait batu mulia dan proses produksi nya. Selain mendengar materi, peserta juga mengikuti Praktek kerja lapangan (PKL) yang dilaksanakan di Gunung Tangkuban Perahu dan Kunjungan ke Museum Geologi serta Gem Avia Gallery.
  • 56. KOLOKIUM PUSDIKLAT GEOLOGI 1 DESEMBER 2015 Kegiatan Kolokium yang dilaksanakan di Hotel Horison pada 1 Desember 2015 ini bertujuan untuk melaporkan dan memaparkan hasil kegiatan yang telah dilaksanakan Pusdiklat Geologi di tahun 2015 kepada pimpinan, stakeholder/konsumen, masyarakat, dan pihak-pihak terkait lainnya sehingga hasil-hasil kegiatan Pusdiklat Geologi selama Tahun 2015 terukur dan terevaluasi. Manfaat yang diharapkan dari kegiatan ini adalah dapat diketahuinya pencapaian keberhasilan pembangunan dan pengembangan sumberdaya manusia bidang geologi sehingga dapat digunakan sebagai bahan perencanaan kedepan. Peserta Kolokium Kegiatan Pusdiklat Geologi berjumlah 75 orang yang berasal dari berbagai instansi. Secara garis besar peserta kolokium dibagi menjadi 2 bagian, yaitu peserta yang berasal dari internal Pusdiklat Geologi, Perwakilan unit-unit terkait di lingkungan Kemeneterian Energi dan Sumber Daya Mineral, dinas-dinas terkait pada pemerintahan daerah di propinsi dan kabupaten/kota, akademisi dan pakar dari perguruan tinggi, dan perwakilan asosiasi yang terkait
  • 57. KERJASAMA KORIDOR SUMATERA 10-12 DESEMBER 2015 Penandatanganan kerjasama antara Pusdiklat Geologi dengan Dinas ESDM yang berada dalam koridor Sumatera dilaksanakan pada tanggal 10-12 Desember 2015 di Hotel Grand Hani, Lembang. Penandatanganan kerjasama ini dilaksanakan antara Pusdiklat Geologi dengan Dinas Pertambangan dan Energi Provinsi Sumatera Selatan dan Pusdiklat Geologi dengan Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Riau. Penandatanganan kerjasama ini dihadiri oleh perwakilan Pusdiklat Geologi dan perwakilan dari Dinas ESDM terkait. Kerjasama ini dilaksanakan dengan tujuan meningkatkan kompetensi aparatur pemerintah di daerah.
  • 58. BALAI DIKLAT TAMBANG BAWAH TANAH Kepala Balai Diklat TBT Hendro Aribowo
  • 59. Kepala Badan Diklat ESDM Dr. Ir. Djajang Sukarna mengunjungi Balai Pendidikan dan Pelatihan Tambang Bawah Tanah pada tanggal 21 Januari 2015. Pada kunjungan ini beliau meninjau sarana dan prasarana kediklatan yang ada di BDTBT. Sebagai lembaga yang mengadakan pendidikan dan pelatihan (Diklat) khususnya Tambang Bawah Tanah, BDTBT memiliki sarana dan prasarana yang sangat menunjang. Hal ini juga didukung oleh tersedianya Laboratorium batubara dan lingkungan, laboratorium keselamatan, laboratorium perlistrikan tambang, laboratorium perencanaan tambang, dan laboratorium teknologi pertambangan. Pada kunjungannya ini, diperagakan beberapa alat dan simulasi tambang bawah tanah, seperti simulasi ledakan gas metan (CH4) yang terjadi pada tambang bawah tanah, simulasi tambang bawah tanah, peragaan alat simulasi jumbo drill (alat yang digunakan untuk membor tambang bawah tanah) sampai penggunaan alat jumbo drill di lapangan. Kunjungan Kepala Badan Diklat ESDM 21 Januari 2015
  • 60. Diklat yang mengenalkan Tambang Bawah Tanah khusus bagi pegawai KESDM ini adalah diklat pertama pada tahun 2015. Diklat ini diselenggarakan oleh Balai Pendidikan dan Pelatihan Tambang Bawah Tanah pada tanggal 2-6 Februari 2015 di Sawahlunto. Sebanyak 10 orang peserta yang berasal dari kementerian ESDM dan berasal dari beberapa unit kerja merasakan suasana diklat yang berbeda terutama ketika mengikuti kunjungan lapangan ke tambang bawah tanah di Sawahlunto. Diklat ini bertujuan untuk Meningkatkan Kompetensi PNS/Aparatur yang mengelola pertambangan khususnya tambang bawah tanah, sehingga lebih professional dan bertanggungjawab agar dapat memberikan pelayanan prima (efektif, efesien dan akuntabel) sesuai dengan prinsip good governance dan meningkatkan pengetahuan tentang teknologi tambang bawah tanah. Diklat Pengenalan Tambang Bawah Tanah Bagi Pegawai KESDM 2-6 Februari 2015
  • 61. Diklat Mine Rescue Pertambangan adalah salah satu diklat unggulan yang diselenggarakan oleh Balai Pendidikan dan Pelatihan Tambang Bawah Tanah selama 10 hari di Sawahlunto tanggal 23 Februari - 4 Maret 2015. 10 orang peserta mengikuti diklat dengan serius dan antusias. Diklat ini bertujuan agar peserta diklat tau bagaimana operasi penyelamatan yang sesuai standar diharapkan dapat dilakukan operasi penyelamatan yang terorganisasi pada saat terjadi bencana sesungguhnya di wilayah pertambangan. Selain itu, diklat ini juga memberikan pemahaman dan kesadaran akan pentingnya menjaga K3 dalam proses penambangan agar didapat pengelolaan sumber daya alam yang bijak. Diklat Mine Rescue 23 Februari - 4 Maret 2015
  • 62. Diklat yang terselenggara selama 5 hari di Balai Pendidikan dan Pelatihan Tambang Bawah Tanah, Sawahlunto diikuti oleh 9 orang peserta. Para peserta mengikuti diklat dengan serius dibimbing oleh Widyaiswara BDTBT. Diklat ini dilaksanakan pada tanggal 9-13 Maret 2015. Lingkup bahasan pada diklat ini mencakup persiapan pengukuran tambang bawah tanah, metode pengukuran tambang bawah tanah, pembuatan peta tambang bawah tanah, penggunaan alat dan praktik pengukuran tambang bawah tanah. Diklat Aplikasi Alat Survey Tambang Bawah Tanah 9-13 Maret 2015
  • 63. Salah satu metode yang dapat digunakan untuk mendeteksi patahan adalah metode geolistrik. Metode geolistrik merupakan salah satu metode geofisika untuk mempelajari sifat aliran listrik di dalam bumi dan cara mendeteksinya di permukaan bumi. Dalam hal ini meliputi pengukuran potensial, pengukuran arus baik secara alamiah maupun akibat injeksi arus ke dalam bumi. Tenaga operator geolistrik harus dapat menginstall peralatan geolistrik, mengambil data lapangan, merawat peralatan geolistrik, dan sebagainya. Diklat Operator Geolistrik diselenggarakan di Balai Pendidikan dan Pelatihan Tambang Bawah Tanah pada tanggal 23-27 Maret 2015. Jumlah peserta yang mengikuti diklat adalah 10 orang peserta. Pada praktek lapangan dilaksanakan di daerah Talago Gunung, Parambahan Kota Sawahlunto. Diklat Operator Geolistrik 23-27 Maret 2015
  • 64. Diklat Vertical Rescue Pertambangan Angkatan I merupakan diklat yang memberikan keterampilan bagi peserta untuk mampu melakukan operasi penyelamatan pada ketinggian dengan menggunakan peralatan vertical rescue. Diklat ini diselenggarakan pada tanggal 6-10 April 2015 di Balai Pendidikan dan Pelatihan Tambang Bawah Tanah, Sawahlunto. Diklat Vertical Rescue bertujuan untuk memberikan pengetahuan tentang operasi penyelamatan pada ketinggian dan keterampilan dalam penggunaan alat vertical rescue. Diklat Vertical Rescue 6-10 April 2015
  • 65. Diklat Pemboran Eksplorasi Eksplorasi adalah kegiatan pendahuluan dalam industri pertambangan. Melalui eksplorasi didapatkan potensi cadangan suatu wilayah pertambangan. Setiap jenis bahan galian memiliki karakteristik yang khas secara geologis sehingga keterdapatannya dapat diperkirakan melalui pemahaman geologis. Untuk lebih membuktikan secara faktual harus dilakukan pemboran eksplorasi. Diklat Pemboran Eksplorasi merupakan diklat yang memberikan pengetahuan alat eksplorasi batubara. Pelaksanaan praktek pemboran eksplorasi dilaksanakan di Balai Pendidikan dan Pelatihan tambang Bawah Tanah yang dibimbing oleh Widyaiswara dan instruktur dari praktisi pengeboran. Diklat ini dilaksanakan pada tanggal 27-30 April 2015 di Sawahlunto 27-30 April 2015
  • 66. Diklat Perawatan Peralatan Tambang dilaksanakan pada tanggal 4-8 Mei 2015 di Balai Pendidikan dan Pelatihan Tambang Bawah Tanah di Sawahlunto. Para peserta diklat melakukan praktek perawatan peralatan tambang bawah tanah dibimbing oleh Widyaiswara BDTBT. Diklat Perawatan Peralatan Tambang Bawah Tanah bertujuan agar peserta mampu memelihara secara jangka pendek dan panjang peralatan tambang bawah tanah. Dalam pelaksanaan diklat, materi diberikan secara teori di kelas, dan praktik dilakukan di fasilitas workshop serta dummy gallery Tambang Bawah Tanah di Sawahlunto. Diklat Perawatan Peralatan Tambang 4-8 Mei 2015
  • 67. Salah satu teknologi yang harus dipenuhi untuk menunjang operasional tambang bawah tanah adalah teknologi bidang permesinan, dimana mesin-mesin yang digunakan pada tambang bawah tanah memiliki bentuk dan dimensi yang berbeda dengan mesin yang digunakan pada tambang terbuka. Lebih spesifik lagi permesinan yang digunakan pada tambang batubara bawah tanah yang rawan akan gas metan dan debu batubara yang mudah terbakar dan mudah meledak. Balai Diklat Tambang Bawah Tanah dengan dukungan pengalaman dan profesionalitas serta kerjasama internasional telah dan sedang mengembangkan serta menyusun program- program pendidikan dan pelatihan guna mendukung program pemerintah dalam menyiapkan, mendidik dan melatih tenaga- tenaga siap pakai di industri pertambangan yang memiliki kompetensi yang baik di bidang pertambangan bawah tanah. Diklat Teknologi Permesinan Tambang Bawah Tanah dilaksanakan pada tanggal 3-7 Agustus 2015. Para peserta diklat tampak sedang mempraktekkan materi diklat di lapangan yang dibimbing oleh Widyaiswara BDTBT. Diklat Teknologi Permesinan Tambang Bawah Tanah 3-7 Agustus 2015
  • 68. Peningkatan ilmu pengetahuan dan pendidikan khususnya dunia pertambangan, tak terlepas dari peningkatan kualitas maupun metoda penambangan yang lebih modern. Pada tahapan awal eksplorasi pertambangan sangat diperlukan akurasi untuk menentukan titik batas dari wilayah pertambangan. Dengan tekonologi peralatan yang lebih modern pekerjaan ini dapat dilakukan dengan akurasi tinggi dalam waktu singkat. Dengan peralatan, fasilitas dan pengalaman yang dimiliki Balai Diklat Tambang Bawah Tanah maka kegiatan diklat untuk menetukan batas wilayah pertambangan ini menjadi lebih mendekati kondisi sesungguhnya menggunakan peralatan terbaru. Diklat penentuan batas wilayah ini diselenggarakan pada 03 – 08 Agustus 2015, bertujuan untuk menghindari adanya tumpang-tindih wilayah pertambangan serta menjadikan batas wilayah pertambangan dalam satu sistem koordinat nasional. Diklat ini dilaksanakan di BDTBT Sawahlunto dengan peserta berjumlah 10 orang, yang berasal dari, Dinas ESDM, Dinas Pertambangan dan Energi, Dinas Perindagkopnaker, Dinas Pertanian dan Kehutanan serta Akademis. Diklat Penentuan Batas Wilayah 03 – 08 Agustus 2015
  • 69. Pemanfaatan batubara pada industri- industri skala besar biasanya memerlukan kualitas batubara tertentu. Untuk mengetahui kualitas batubara dapat ditentukan dari parameter-parameternya seperti total moisture, nilai kalor, kandungan abu, kandungan sulfur, dan lain-lain. Nilai- nilai parameter kualitas batubara ini dapat diketahui dari analisa conto batubara. Analisa conto yang dilakukan pada umumnya adalah analisis proksimat dan analisis ultimat. Dalam analisis proksimat akan dilakukan suatu analisis kuantitatif untuk mendapatkan nilai kandungan air, abu, zat terbang dan karbon tetap. Analisis ultimat terhadap batubara, ditetapkan dan diatur dalam standard JIS M 8813 dan terbagi atas 5 buah kandungan unsur yaitu karbon, hydrogen, oksigen, nitrogen dan sulfur. Diklat ini diperuntukkan bagi peserta perempuan berjumlah 9 orang peserta. Penyelenggaraan diklat ini pada tanggal 10-15 Agustus 2015 di Balai Pendidikan dan Pelatihan Tambang Bawah Tanah. Peserta di berikan materi metode analisa conto batubara dan kemampuan menganalisis kualitas batubara. Diklat Analisa Conto Batubara 10-15 Agustus 2015
  • 70. Dengan tujuan meningkatkan kemampuan dalam pengelolaan dan pengawasan keselamatan dan kesehatan kerja dalam operasional perlistrikan tambang bawah tanah, Balai Diklat Tambang Bawah Tanah menyelenggarakan Diklat Teknologi Perlistrikan Tambang Bawah Tanah. Dalam diklat ini peserta diberikan pengetahuan dan keterampilan mengenai teknologi perlistrikan baik secara teori maupun praktik. Diklat Teknologi Perlistrikan Tambang Bawah Tanah terselenggara pada tanggal 10-14 Agustus 2015 di Balai Pendidikan dan Pelatihan Tambang Bawah Tanah, Sawahlunto. Jumlah peserta yang mengikuti diklat ini yaitu 9 orang yang berasal dari Aparatur pemerintah. Diklat Teknologi Perlistrikan Tambang Bawah Tanah 10-14 Agustus 2015
  • 71. Diklat ini dilaksanakan secara bersamaan selama 10 hari yang dimulai pada tanggal 23 Februari 2015 - 4 Maret 2015 di sawahlunto. Materi diklat Perencanaan Jangka Panjang Tambang Bawah Tanah meliputi Metode penambangan bawah tanah (Batubara), Perancangan Tambang Bawah Tanah, Perencanaan Produk Pemasaran, Perencanaan Sistem Komunikasi tambang, Pengelola Lingkungan, Manajemen Resiko, Perencanaan Peralatan Penambangan, dan Perencanaan Sarana Pendukung Tambang. Diklat Perencanaan Jangka Panjang Tambang Bawah Tanah Diklat berbasis kompetensi yang pertama diselenggarakan adalah Diklat Perencanaan Jangka Panjang Tambang Bawah Tanah yang dilaksanakan selama 10 hari di Sawahlunto dari tanggal 23 Februari - 4 Maret 2015. Jumlah peserta yang mengikuti diklat yaitu 10 orang peserta. 23 Februari 2015 - 4 Maret 2015
  • 72. Diklat Sistem Ventilasi Tambang Bawah Tanah ini memberikan pemahaman tentang kebutuhan udara yang harus dialirkan masuk ke dalam tambang bawah tanah terkait dengan keperluan pekerja tambang dan juga permesinan tambang. Selain itu juga cara-cara mengalirkan udara ke dalam lubang tambang, arah aliran udara segar dan udara kotor serta mesin angin yang harus digunakan. Diklat ini diselenggarakan selama 16-24 April 2015 di Balai Pendidikan dan Pelatihan Tambang Bawah Tanah, Sawahlunto. Peserta yang berjumlah 9 orang berasal dari aparatur dinas pertambangan, calon inspektur dan calon peneliti dari kementerian ESDM. Diklat Sistem Ventilasi Tambang Bawah Tanah 16-24 April 2015
  • 73. Balai Pendidikan dan Pelatihan Tambang Bawah Tanah memeriahkan hari Kemerdekaan Republik Indonesia dengan menyelenggarakan upacara bendera merah putih pada tanggal 17 Agustus 2015 dan perlombaan yang diikuti oleh seluruh staf Balai Diklat Tambang Bawah Tanah. Perayaan 17-an ini dimeriahkan selama 1 minggu (5 hari kerja) dengan melaksanakan perlombaan-perlombaan yang bertujuan untuk mempererat silaturahmi antar pegawai Balai Diklat Tambang Bawah Tanah. Perlombaan yang dilaksanakan berupa lomba makan kerupuk, lomba tarik tambang, lomba bulu tangkis, lomba volly dan lomba futsal. Pelaksanaan Upacara Bendera 17 Agustus 2015 17 Agustus 2015
  • 74. Dalam rangka mempublikasikan dan mempromosikan kegiatan Balai Diklat Tambang Bawah Tanah, terdapat 7 kegiatan pameran yang diikuti pada tahun 2015. Bergabung bersama unit- unit di bawah Badan Diklat Energi dan Sumber Daya Mineral, pameran yang pertama dilaksanakan ialah Pendidikan Tinggi, Kursus dan Pelatihan 2015 yang diselenggarakan pada tanggal 11-14 Februari 2015 di Bandung. Pameran yang kedua yaitu Pameran Sumatera MINER 2015 (Innovation in Coal, Mining Energy, Oil and Gas Exhibition, and Mining Conference), diselenggarakan pada tanggal 3-6 Maret 2015 di Palembang. Pameran APKASI International Trade and Investment Summit 2015 merupakan pameran ketiga diselenggarakan pada tanggal 13-15 Mei 2015 di Jakarta. Kegiatan ini sangat penting dilakukan dalam rangka menjaring kerjasama dan ajang promosi bagi Balai Diklat Tambang Bawah Tanah. Kegiatan Pameran dalam rangka Publikasi dan Promosi 3-6 Maret 2015
  • 75. Pengembangan diklat bidang mineral pada program kerja BDTBT dimaksudkan untuk memenuhi seluruh aspek kompetensi SDM bidang tambang bawah tanah yang merupakan tugas dan fungsi BDTBT. Untuk mewujudkan BDTBT menjadi pusat pendidikan dan pelatihan unggulan dibidang tambang bawah tanah maka ditanda tanganilah perjanjian kerjasama dengan PT. ANTAM (Persero) Unit Bisnis Pongkor yang Berkedudukan di Desa Bantarkaret, kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor, provinsi Jawa Barat. KEGIATAN KERJASAMA BDTBT DENGAN PT. ANTAM PONGKOR Penjajakan Kerjasama dengan PT.Antam Pongkor telah dimulai sejak November tahun 2014 dan dilakukan kembali penjajakan kerja sama di bulan Januari 2015. Untuk meningkatkan kualitas dari kerjasama yang terjalin ini maka kedua belah pihak telah membuat suatu kesepakatan dan kesepahaman di antara kedua belah pihak sebagai payung kerjasama. Penandatangan MoU telah dilaksanakan pada tanggal 8 April 2015 dan Perjanjian Kerjasama yang telah di tandatangani pada tanggal 14 September 2015. Penandatangan Perjanjian Kerjasama ini dilakukan oleh Bapak Hendro Aribowo Siswo Yulianto, SH. MM, selaku Kepala Balai Diklat Tambang Bawah Tanah dan Bapak I Gede Gunawan, ST selaku General Manager PT. ANTAM (Persero) Tbk UBPE. Acara yang berlangsung di Gedung Serbaguna UBPE Pongkor tersebut juga turut dihadiri oleh Bapak Agus Salim, SH selaku Kepala Pusdiklat Minerba Kementrian ESDM, Muspida Kab. Bogor, Direktur PT. Antam (Persero) Tbk yang diwakili oleh Direktur Produksi. 8 April 2015
  • 76. Kegiatan Analisa Kebutuhan Diklat merupakan kegiatan yang dilaksanakan oleh Balai Diklat Tambang Bawah Tanah setiap tahunnya yang bertujuan untuk menganalisa kebutuhan diklat di beberapa daerah baik itu instansi pemerintah atau industri sehingga daerah tersebut menjadi referensi untuk melaksanakan diklat pada tahun berikutnya. Kegiatan Analisa Kebutuhan Diklat Pada tahun 2015 kegiatan Analisa Kebutuhan Diklat di fokuskan ke instansi pemerintah dilaksanakan dilaksanakan terhadap 4 dinas, pertambangan, yaitu : 1. Dinas Pertambangan dan Energi Provinsi Kalimantan Barat, dilaksanakan pada tanggal 24-27 Juni 2015. 2. Dinas Pertambangan dan Energi Provinsi Nusa Teggara Barat pada tanggal 16-19 Juni 2015 3. Dinas Pertambangan dan Energi Provinsi Kalimantan Timur pada tanggal 29 Juni- 2 Juli 2015 4. Dinas Pertambangan dan Energi Provinsi Lampung pada tanggal 6-9 Juli 2015
  • 77. Kegiatan Capacity Building 2015 Kegiatan Capacity Building yang dilaksanakan pada tanggal 20-23 Desember 2015 berlokasi di Pantai Carocok Painan, Sumatera Barat. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan kelompok organisasi/individu dalam menyusun strategi dalam mengatasi masalah untuk mencapai tujuan organisasi. Selain itu kegiatan ini juga dilakukan untuk menambah keakraban dan kekompakan internal pegawai Balai Diklat Tambang Bawah Tanah. Kegiatan Capacity Building ini diikuti oleh 25 orang pegawai BDTBT yang dibimbing oleh praktisi pelatihan kepribadian dari Bogor dan Depok.
  • 80. SEKRETARIAT BADAN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL Jl. Jend. Gatot Subroto Kav. 49 Jakarta Selatan 12950 Telp: (021) 525 4508 | Fax : (021) 525 5863 Website: www.diklat.esdm.go.id | E-mail : info@diklat.esdm.go.id PUSAT PENDIDIKAN DAN PELATIHAN MINYAK DAN GAS BUMI Jl. Sorogo No. 1, Cepu Blora - Jawa Tengah Telp: (0296) 421 900 | Fax: (0296) 421 891 website: www.pusdiklatmigas.com Email: informasi@pusdiklatmigas.com PUSAT PENDIDIKAN DAN PELATIHAN MINERAL DAN BATUBARA Jl. Jend. Sudirman No. 623 Bandung Telp: (022) 607 6756 | Fax: (022) 603 5506 Website: www.pusdiklat-tmb.com E-mail: pusdiklat.minerba.bdg@gmail.com PUSAT PENDIDIKAN DAN PELATIHAN KETENAGALISTRIKAN, ENERGI BARU, TERBARUKAN DAN KONSERVASI ENERGI Jl. Poncol Raya No. 39, Ciracas - Jakarta Timur 13740 Telp: (021) 872 9101 | Fax: (021) 872 9109 website: www.pusdiklatkebtke.esdm.go.id E-mail: http://pusdiklatkebt.esdm.go.id PUSAT PENDIDIKAN DAN PELATIHAN GEOLOGI Jl. Cisitu Lama No. 37 Bandung 40135 Telp: (022) 250 2448 | Fax: (022) 250 6224 www.pusdiklat-geologi.esdm.go.id BALAI PENDIDIKAN DAN PELATIHAN TAMBANG BAWAH TANAH Jl. Sukarno Hatta Durian II, Sawahlunto - Sumatera Barat 27428 Telp: (0754) 616 04 | Fax: (0754) 617 97 www.bdtbt.esdm.go.id