SlideShare a Scribd company logo
1 of 15
Bagian Hukum dan Perundangan 1
KEPUTUSAN KEPALA ARSIP NASIONAL REPUBLIK INDONESIA
NOMOR : 04 TAHUN 2000
TENTANG
PEDOMAN PENGGUNAAN KERTAS
UNTUK ARSIP BERNILAIGUNA TINGGI
KEPALA ARSIP NASIONAL REPUBLIK INDONESIA
Menimbang : a. bahwa untuk menjamin keselamatan bahan
pertanggungjawaban nasional sebagaimana diamanatkan
Undang-undang Nomor 7 Tahun 1971 Pasal 6 ayat d,
dilakukan usaha-usaha pengkajian dan pengembagan
peralatan teknis kearsipan;
b. bahwa dalam rangka terciptanya Standarisasi di bidang
Prasarana dan Sarana Kearsipan khususnya penggunaan mutu
dan kualitas kertas, dipandang perlu mengeluarkan pedoman
penggunaan kertas untuk arsip bernilaiguna tinggi.
Mengingat : 1. Undang-undang Nomor : 7 Tahun 1971 tentang Ketentuan-
ketentuan Pokok Kearsipan (LN Tahun 1971 Nomor :32,
TLN Nomor : 2964);
2. Peraturan Pemerintah Nomor : 34 Tahun 1974 tentang
Penyusutan Arsip;
3. Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor : 92 Tahun
1993 tentang Kedudukan, Tugas, Fungsi, Susunan Organisasi
dan Tata Kerja Arsip Nasional Republik Indonesia;
Bagian Hukum dan Perundangan 2
4. Keputusan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara
Nomor : 71 Tahun 1993 tentang Pedoman Tata Persuratan
Dinas.
MEMUTUSKAN
Menetapkan : Keputusan Kepala Arsip Nasional Republik Indonesia tentang
Pedoman Penggunaan Kertas Untuk Arsip Bernilaiguna Tinggi.
Pasal 1
Pedoman Penggunaan Kertas Untuk Arsip Bernilaiguna Tinggi selanjutnya disebut
Pedoman, sebagaimana terlampir dalam keputusan ini.
Pasal 2
Pedoman ini, dijadikan sebagai acuan dan pedoman pokok dalam penyelenggaraan
penciptaan untuk arsip bernilaiguna tinggi bagi Lembaga-lembaga Negara dan Badan-
badan Pemerintah, baik Tingkat Pusat maupun Daerah.
Pasal 3
Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.
Ditetapkan di : Jakarta
Pada tanggal : 27 Maret 2000
KEPALA
ARSIP NASIONAL REPUBLIK INDONESIA
Dr. MUKHLIS PAENI
Bagian Hukum dan Perundangan 3
Lampiran Keputusan
Kepala Arsip Nasional RI
Nomor : 04 Tahun 2000
Tanggal : 27 Maret 2000
Tentang : Pedoman Penggunaan
Kertas Untuk Arsip
Bernilaiguna Tinggi
PENDAHULUAN
Undang-undang Nomor : 7 Tahun 1971 tentang Ketentuan-ketentuan Pokok
Kearsipan Pasal 3 menyatakan bahwa tujuan kearsipan adalah menjamin keselamatan
bahan pertanggungjawaban nasional tentang perencanaan, pelaksanaan dan
penyelenggaraan kehidupan kebangsaan serta menyediakan bahan pertanggungjawaban
nasional bagi kegiatan pemerintahan. Sedangkan Pasal 6 ayat d mengamanatkan perlu
usaha-usaha pengkajian dan pengembangan perlengkapan-perlengkapan teknis kearsipan,
baik arsip konvensional maupun arsip media baru.
Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) sebagai instansi yang bertanggung
jawab dalam Pembinaan Kearsipan Nasional mempunyai tugas pokok menyelenggarakan
pembinaan kearsipan menuju kearah kesempurnaan serta melestarikan dan menyediakan
arsip sebagai bahan pertanggungjawaban nasional dalam, rangka kehidupan kebangsaan.
Dalam rangka penyelamatan bahan bukti pertanggungjawaban nasional, maka
informasi yang terekam dalam arsip dan tercipta secara sistematik mempunyai arti
penting, bukan hanya bagi kelangsungan dan penyempurnaan sistem administrasi negara,
tetapi juga sebagai bukti pertanggungjawaban organisasi (accountability). Oleh karena itu
perlu ditetapkan mutu/kualitas kertas yang dipakai sehingga dapat menjamin keselamatan
dan kelestariannya.
Bagian Hukum dan Perundangan 4
1. RUANG LINGKUP
Pedoman Penggunaan Kertas untuk Arsip Bernilaiguna Tinggi meliputi :
1.1. Penggunaan Kertas untuk arsip sebagai bahan pertanggungjawaban organisasi
(akuntabilitas).
Pertanggungjawaban organisasi selain yang menyangkut masalah keuangan, juga
menyangkut eksistensi dan seluruhaspek pelaksanaan tugas dan fungsi organisasi.
Arsip-arsip yang terkait dengan masalah akuntabilitas ini, misalnya:
1.1.1.Perencanaan keuangan atau rencana anggaran tahunan, surat tentang otorisasi,
bukti-bukti pertanggungjawaban keuangan, neraca laporan keuangan tahunan
dan lain-lain.
1.1.2.Program kerjajangka pendek, menengah dan panjang; statistik tentang
prestasi organisasi, press release, hasil-hasil penelitian, dan lain-lain.
1.2. Penggunaan kertas untuk arsip sebagai bahan/alat perlindungan hukum bagi
organisasi, individu dan pemerintah.
1.1.1.Arsip tentang peraturan-peraturan perundangan; arsip tentang organisasi dan
tata kerja; surat perintah/tugas, notulen rapat pimpinan, dan lain-lain.
1.1.2.Arsip tentang pengaturan dan pembinaan pegawai; misalnya penetapan
pegawai, hak-hak pegawai, daftar pegawai, dan lain-lain.
1.1.3.Arsip yang mengatur tentang hak dan kewajiban organisasi, individu,
pemerintah, misalnya tentang pajak, kontrak/perjanjian/kerjasama, dan lain-
lain.
1.1.4.Arsip tentang bukti-bukti kepemilikan seperti : sertifikat, akta, identitas
pribadi, obligasi, saham, dan lain-lain.
1.3. Penggunaan kertas untuk arsip tentang memori dan identitas organisasi.
Arsip tentang memori dan identitas organisasi adalah arsip yang memuat tentang
ciri khas dan informasi khusus tentang organisasi yang bersangkutan; misalnya :
1.1.1.Arsip tentang asal-usul berdirinya suatu organisasi.
Bagian Hukum dan Perundangan 5
1.1.2.Arsip tentang keputusan pembentukan, perubahan dan pengaturan organisasi
dan proses pembuatan keputusan tersebut.
1.1.3.Arsip yang mewakili tentang program-program tetap dan proyek-proyek
monumental; yang menggambrkan tugas dan fungsi organisasi.
1.4. Penggunaan krtas untuk arsip sebagai memori dan identitas bangsa.
Arsip tentang memori dan identitas bangsa pada dasarnya merupakan perasaan dari
arsip yang tergambar pada uraian 1.1. sampai dengan 1.3., yang memiliki nilai guna
sekunder, yaitu : nilai guna kebuktian dan informasional.
1.5. Penggunaan kertas untuk arsip yang unik
Keunikan arsip selain karena informasi, juga karena bentuknya.
1.1.1.Informasi arsip yang disebut unik karena informasinya pada dasarnya bersifat
satu-satunya, tidak terdapat pada arsip yang lain. Misalnya arsip-arsip yang
dihasilkan atas pelaksanaan dari suatu kegiatan oleh suatu unit dari setiap
lembaga.
1.1.2.Bentuk arsip disebut unik karena bentuk informasi dan bentuk fisiknya.
Bentuk informasi yang unik, misalnya : daftar buruh, daftar tahanan politik,
statistik kependudukan, tabel-tabel, dan lain-lain.
Bentuk informasi menyangkut struktur, bahasa, kelengkapan informasi, dan
lain-lain.
Bentuk fisik yang unik, misalnya : gambar konstruksi, peta, dan lain-lain.
Deskripsi tentang arsip bernilaiguna tinggi di atas dapat dikembangkan sesuai
dengan kondisi dan kebutuhan organisasi. Sebab arsip yang bernilaiguna tinggi bagi suatu
organisasi tidak selalu bernilaiguna tinggi bagi organisasi lainnya. Hal ini disebabkan
karena nilai guna arsip sangat dipengaruhi oleh fungsi arsip, konteks arsip dan
keunikannya. Oleh karena sifatnya yang relatif tidak mutlak dan berubah-ubah, maka
deskripsi tentang arsip bernilaiguna tinggi hanya dapat dilakukan secara global dan
sebagai ketentuan yang bersifat umum.
Bagian Hukum dan Perundangan 6
2. TUJUAN
Pedoman ini, bertujuan untuk memberikan panduan bagi Lembaga Negara dan
Badan-badan Pemerintah, Badan Usaha dan Organisasi lainnya tentang penggunaan
kertas dalam penciptaan arsip yang mengandung informasi dan nilai guna tinggi
terutama untuk:
2.1. Mewujudkan keseragaman kualitas pemakaian dan penggunaan kertas yang
bermutu baik, sesuai dengan spesifikasi yang disyaratkan.
2.2. Menghindari kerusakan phisik media informasi arsip baik yang disebabkan
faktor teknis maupun alamiah.
2.3. Menjamin mutu kaertas sebagai media informasi arsip khususnya yang
berkategori penting dan vital yang layak disimpan dalam waktu yang cukup
lama.
2.4. Menjamin pelestarian informasi sebagai bahan pertanggungjawaban nasional.
3. PENGERTIAN
3.1. Pedoman adalah kumpulan ketentuan dasar yang memberi arah bagaimana
harus dilakukan atau hal yang menjadi dasar/pegangan, petunjuk untuk
menentukan atau melaksanakan kegiatan.
3.2. Arsip adalah :
a) Naskah-naskah yang dibuat dan diterima oleh Lembaga-lembaga
Negara dan Badan-badan Pemerintahan dalam bentuk corak apapun
baik dalam keadaan tunggal maupun berkelompok dalam rangka
pelaksanaan kegiatan pemerintahan;
b) Naskah-naskah yang dibuat dan diterima oleh Badan-badan Swasta
dan/atau perorangan dalam bentuk corak apapun, baik dalam keadaan
tunggal maupun berkelompok, dalam rangka pelaksanaan kehidupan
kebangsaan. (Undang-undang Nomor 7 Tahun 1971 Tentang
Ketentuan-Ketentuan Pokok Kearsipan).
Bagian Hukum dan Perundangan 7
3.3. Arsip bernilaiguna tinggi adalah arsip yang berfungsi sebagai bahan bukti
pertanggungjawaban, bahwa/alat perlindungan hukum, memori dan identitas
organisasi serta memiliki keunikan bentuk dan informasi.
3.4. Arsip Vital adalah arsip yang esensinya untuk kelangsungan hidup suatu
instansi/perusahaan dan tidak dapat diganti, karena terkait dengan alat/bahan
sebagai bukti mengenai status hukum.
3.5. Kertas :
3.5.1. Kertas tulis A : merupakan istilah pengganti bagi jenis kertas HVS
(Hout Vrij Schrijf Papier) yang lazim terdapat di pasaran Indonesia,
adalah kertas yang khusus dibuat dari pulp kimia, dapat mengandung
pulp mekanis maksimal 15 % digunakan untuk keperluan tulis
menulis.
3.5.2. Kertas sekuritas adalah kertas tulis atau cetak yang dibuat secara
khusus dari pulp kimia, awet, tahan kipat dan kedap air, mempunyai
sifat tulis dan sifat cetak yang baik.
3.5.3. Kertas cetak A : merupakan istilah pengganti jenis kertas HVO
(Hourt Vrij Offset Papier) yang lazim terdapat dipasaran Indonesia
adalah kertas yang khusus dibuat dari pulp kimia, dapat mengandung
pulp mekanis maksimal 15 % digunakan untuk keperluan cetak
mencetak.
3.5.4. Kertas permanen adalah kertas yang memiliki pH ( tingkat
kelembaban acid dan alkalin ) nertal dinyatakan baik oleh Australian
Standard AS 4003 Permanen Paper, kertas ini dapat digunakan
sebagai kertas copy 80 gram dan juga dapat untuk kertas laser,
photocopy dan faksimil.
3.5.5. Kertas faksimili merupakan setengah tidak permanen dan akan
pudar atau benar-benar tidak akan mempunyai nilai hukum, karena
jangka waktunya pendek sekitar 6 – 18 bulan. Untuk arsip yang
bernilai guna informasi untuk jangka waktu lama yang menggunakan
kertas faksimili harus difoto copy ke dalam kertas permanen untuk
meningkatkan daya tahan arsip serta isi informasinya. Mesin
Bagian Hukum dan Perundangan 8
faksmili sekarang diperkenankan dan dikembangkan sebagai pesan
copy faksmili untuk waktu yang lama.
3.5.6. Kertas berwarna :
1. Kertas ini mengandung tingkat tinggi acid, artinya harus hati-
hati dalam penanganan nya, terlebih untuk jangka waktu yang
lama/tahunan. Apabila kertas ini dalam file memburuk, nilai
informasinya akan hilang, dan bermasalah di masa depan.
2. Warna kertas copy ini juga bermasalah di masa datang jika
suatu keputusan dibuat dalam bentuk mikrofilm. Kertas warna
dan tinta warna yang sering dibuat dalam copy mikrofilm akan
sulit membacanya.
3.6. Istilah Kimia :
3.6.1. Derajat Putih adalah perbandingan antara intensitas cahaya biru
dengan panjang gelombang 457 nm, yang dipantulkan oleh
permukaan kertas dan intensitas cahaya sejenis yang dipantulkan
oleh permukaan lapisan magnesium oksida, diukur pada kondisi
standar.
3.6.2. pH dari kertas adalah konsentrasi ion hidrogen dalam larutan
ekstrak kertas tersebut diukur pada kondisi standar.
3.6.3. Penetrasi minyak (IGT) adalah besaran yang menyatakan sifat
penyerapan kertas dan karton terhadap zat cair standar, dihitung
berdasarkan kebalikan panjang hasil cetakan pada jalur uji,
dinyatakan dalam satuan 1000/nm, diukur meggunakan alat uji cetak
IGT pada kondisi standar.
3.6.4. Gramatur adalah massa lembaran kertas dalam gram dibagi dengan
satuan kertas dalam meter persegi , diukur pada kondisi standard.
3.6.5. Opasitas adalah perbandiingan antara faktor pantul pencahayaan
(Ro0
) dengan faktor instrinsik (R~)
3.6.6. Cobb60 adalah jumlah gram air yang diserap oleh satu meter persegi
lembaran kertas dalam waktu 60 sekon diukur pada kondisi standar.
Bagian Hukum dan Perundangan 9
3.6.7. Sifat tulis adalah kemampuan kertas untuk ditulis menggunakan
pena tulis dengan tinta tulis standard.
3.6.7.1. Tinta tulis standard dibuat dari
Campuran bahan kimia :
 asam sulfat, g : 5.0
 ferro sulfat, Fe So 4, 7H2O,g : 7.5
 asam tartat, g : 1.0
 natrium benzoat, g : 1.0
 zat warna biru, anilin blue,
Indeks warna 4.275 g : 3.5
 air suling sehingga vol
Larutan menjadi : 1000 ml
3.6.8. Bulk adalah volume lintasan kertas dalam gram dibagi dengan
satuan luas kertas dalam meter persegi diukur pada kondisi standar.
3.6.9. Kecepatan cabut (IGT) adalah besaran yang menyatakan kecepatan
cetak maksimal yang dapat dipenuhi agar permukaan jalur uji tidak
tercabut karena proses cetak, diukur dengan menggunakan alat uji
cetak IGT pada kondisi standar.
3.6.10. Ketahanan cabut (IGT) adalah besaran yang menyatakan ketahanan
kertas terhadap proses cetak dengan menggunakan alat uji cetak
IGT, dihitung sebagai hasil kali viskositas tinta dan dinyatakan
dalam meter poise per sekon pada kondisi standar.
3.6.11. Ketahanan hapus adalah kemampuan kertas untuk dapat dihapus
dengan penghapus, tanpa mempengaruhi sifat tulisnya.
Bagian Hukum dan Perundangan 10
4. SPESIFIKASI
4.1. Kertas Tulis
NO URAIAN SATUAN PERSYARATAN
1. Komposisi Mengandung pulp
mekanis maks. 15 %
2. Kadar air % Maks 1 %
3. Gramatur g/m2
45 s/d 100 (nilai
numerik mengikuti
ketentuan SNI 14—
0439-89)
4. Derajat Putih % ISO a. Min 75, putih
b. Tidak disyaratkan
warna lain
5. Opasitas Cetak % Min 76
6. Cobb60 g/m2
Max 30
7. pH ≥ 7
8. Kelarutan dalam air % Max 0.3
9. Sifat tulis Baik
10. Ketahanan hapus baik
Bagian Hukum dan Perundangan 11
4.2. Kertas Cetak
NO URAIAN SATUAN PERSYARATAN
1. Komposisi Mengandung pulp mekanis
maks. 15 %
2. Kadar air % Maks 1 %
3. Gramatur g/m2
60 s/d 100 (nilai numeric
mengikuti ketentuan SNI
14-0439-89)
4. Derajat Putih % ISO a. Min 75, putih
b. Tidak disyaratkan warna
lain
5. Opasitas Putih % Min 80
6. Bulk cm 3
/g Maks 1,5
7. pH ≥ 7
8. Penetrasi minyak 1000/mm Max 30
9. Kecepatan Cabut (IGT) Mm/s Min 715
10. Ketahanan Cabut (IGT) Pm/s Min 300
5. PEDOMAN PENGGUNAAN KERTAS
Pedoman penggunaan kertas didasarkan pada jenis arsip, bahan kertas, ukuran dan
jenis kertas.
5.1. Kertas untuk arsip sebagai van pertanggungjawaban organisasi
5.1.1. Bahan Yertas : dengan spesifikasi kertas tulis dan spesifikasi
kertas cetak.
5.1.2. Ukuran kertas :
 A 4 (210 x 297 mm) atau 8,27 x 11,69 inchi untuk surat ekstern.
 C 5 (162 x 229 mm) atau 6,38 x 9, 02 inchi untuk surat intern
yang informasinya pendek.
 C 4 (229 x 324 mm) atau 9,02 x 12,76 inchi untuk surat
keputusan.
5.1.3. Jenis kerta : berwarna putih 60/70 gram.
5.2. Kertas untuk arsip sebagai alat bukti hukum.
5.2.1. Bahan kertas : dengan spesifikasi kertas tulis dan spesifikasi
kertas cetak.
Bagian Hukum dan Perundangan 12
5.2.2. Ukuran kertas : C4 (229 x 324 mm) atau 9,02 x 12,76 inchi.
5.2.3. Jenis kertas : berwarna putih 70/80 gram.
5.3. Kertas untuk arsip sebagai memori dan identitas organisasi.
5.3.1. Bahan kertas : dengan spesifikasi kaertas tulis dan spesifikasi
kertas cetak.
5.3.2. Ukuran kertas :
 A4 (210 x 297 mm) atau 8,27 x 11,69 inchi untuk surat ekstern.
 C5 (162 x 229 mm) atau 6,38 x 9,02 inchi untuk surat intern yang
informasinya pendek.
 C4 (229 x 324 mm0 atau 9,02 x 12,76 inchi untuk surat
keputusan.
5.3.3. Jenis kertas : berwarna putih 70/80 gram
5.4. Kertas untuk arsip laporan
5.4.1. Bahan kertas : dengan spesifikasi kertas tulis dan spesifikasi
kertas cetak
5.4.2. Ukuran kertas : A4 (210 x 297 mm) atau 8,27 x 11,69 inchi
5.4.3. 5.4.3 Jenis kertas : berwarna putih 70/80 gram
5.5. Kertas untuk arsip yang unik
5.5.1. Bahan kertas : dengan spesifikasi kertas tulis dan spesifikasi
kertas cetak
5.5.2. Ukuran kertas :
 A4 (210 x 297 mm) atau 8,27 x 11,69 inchi untuk surat ekstern
 C5 (162 x 229 mm) atau 6,38 x 9,02 inchi untuk surat intern yang
informasinya pendek
 C4 (229 x 324 mm) atau 9,02 x 12,76 inchi untuk surat
keputusan.
5.5.3. Jenis kertas : berwarna putih 70/80 gram
Bagian Hukum dan Perundangan 13
6. CARA PENGAMBILAN CONTOH
6.1. Pengambilan contoh dipersiapkan menurut SNI 14-1764-1990, CARA
PENGAMBILAN CONTOH KERTAS DAN KARTON.
6.2. Penyimpanan contoh kertas akan diuji dilakukan pada kondisi ruang
pengujian sesuai dengan SNI 14-0402-1989, KONDISI RUANG
PENGUJIAN UNTUK LEMBARAN PULP, KERTAS KARTON.
7. CARA UJI
7.1. Komposisi Lembaran.
Sesuai dengan SNI 14-0441-1989, CARA ANALISA SERAT, PULP,
KERTAS, KARTON.
7.2. Gramatur
Sesuai dengan SNI 14-0439-1989, CARA UJI GRAMATUR KERTAS DAN
KARTON.
7.3. Derajat Putih
Sesuai dengan SNI 14-0438-1989, CARA UJI DERAJAT PUTIH KERTAS
KARTON.
7.4. Cobb60
Sesuai dengan SNI 14-0499-1989, CARA UJI DAYA SERAP AIR PADA
KERTAS, DAN KARTON (COBB60)
7.5. pH Kertas
Sesuai dengan SNI 14-0497-1989, CARA UJI Ph KERTAS.
7.6. Opasitas Cetak
Sesuai dengan SNI 14-0495-1989, CARA UJI OPASITAS KERTAS.
7.7. BULK
Sesuai dengan SNI 14-0435-1989, CARA UJI TEBAL KERTAS DAN
KARTON.
7.8. Ketahanan Cabut dan Kecepatan Cabut (IGT).
Sesuai dengan SNI 14-0587-1989, CARA UJI CABUTLEMBARAN
KERTAS DAN KARTON.
7.9. Penetrasi Minyak (IGT)
Bagian Hukum dan Perundangan 14
Sesuai dengan SNI 14-0584-1989, CARA UJI PENETRASI MINYAK PDA
KERTAS DAN KARTON METODE IGT.
7.10. Sifat Tulis
Buat garis silabg pada permukaan contoh uji menggunakan pena tulis dengan
tinta tulis standar. Sifat tulis tersebut baik bila lukisan garis silang tersebut
tidak meluas. Penentuan sifat tulis kertas dilakukan secara visual.
7.11. Sifat Hapus
Buat garis silang pada permukaan contoh uji menggunakan pena tulis dengan
tinta tulis standar. Lima menit kemudian tulisan tersebut dihapus dengan
penghapus. Apabila pada bekas hapusan tidak timbul cacat yang berarti maka
kertas mempunyai ketahanan hapus yang baik.
Bagian Hukum dan Perundangan 15
PENUTUP
Bahwa untuk menjamin keselamatan bahan pertanggungjawaban nasional
sebagaimana dalam Undang-undng Nomor : 7 Tahun 1971, maka standarisasi Prasarana
dan Sarana Kearsipan khususnya Pedoman Penggunaan Kertas untuk Arsip bernilaiguna
Tinggi mutlak diperlukan dala rangka penyelenggaraan administrasi oleh Lembaga-
lembaga Negara dan Badan-badan Pemerintahan serta Swasta.
Pedoman ini sebagai acuan dalam rangka penciptaan arsip-arsip bernilaiguna tinggi
pada msing-masing Lembaga Negara, Badan-badan pemerintah, Badan-badan Usaha dan
organissai lainnya.
Ditetapkan di : Jakarta
Pada Tanggal : 27 Maret 2000
KEPALA
ARSIP NASIONAL REPUBLIK INDONESIA
Dr. MUKHLIS PAENI

More Related Content

Similar to Kepka ANRI No. 4 Th. 2000 (ped. penggunaan kertas utk arsip bernilaiguna tinggi).doc

1-Konsep Dasar dan Ruang Lingkup Kearsipan-20180116085531.pptx
1-Konsep Dasar dan Ruang Lingkup Kearsipan-20180116085531.pptx1-Konsep Dasar dan Ruang Lingkup Kearsipan-20180116085531.pptx
1-Konsep Dasar dan Ruang Lingkup Kearsipan-20180116085531.pptxRonney1984
 
UU No.43 Tahun 2009 Tentang Kearsipan.pdf
UU No.43 Tahun 2009 Tentang Kearsipan.pdfUU No.43 Tahun 2009 Tentang Kearsipan.pdf
UU No.43 Tahun 2009 Tentang Kearsipan.pdfDamayanti Kamela
 
Sistem Kearsipan Perhotelan dan Pariwisata
Sistem Kearsipan Perhotelan dan PariwisataSistem Kearsipan Perhotelan dan Pariwisata
Sistem Kearsipan Perhotelan dan PariwisataAde Ela Pratiwi
 
UU_NO_43_2009.PDF
UU_NO_43_2009.PDFUU_NO_43_2009.PDF
UU_NO_43_2009.PDFniomart
 
Program Arsip Vital Balai Besar KEBTKE.pdf
Program Arsip Vital Balai Besar KEBTKE.pdfProgram Arsip Vital Balai Besar KEBTKE.pdf
Program Arsip Vital Balai Besar KEBTKE.pdfwidasugito
 
Materi Kearsipan Manual.pdf
Materi Kearsipan Manual.pdfMateri Kearsipan Manual.pdf
Materi Kearsipan Manual.pdfrahmantoyuri
 
Pengertian arsip
Pengertian arsipPengertian arsip
Pengertian arsipMhd Habib
 
M2 kb4 evaluasi kegiatan pengelolaan arsip
M2 kb4 evaluasi kegiatan pengelolaan arsipM2 kb4 evaluasi kegiatan pengelolaan arsip
M2 kb4 evaluasi kegiatan pengelolaan arsipPPGhybrid3
 
Menentukan sistem kearsipan
Menentukan sistem kearsipanMenentukan sistem kearsipan
Menentukan sistem kearsipanAyuwa Zeeverchie
 
Perda Kabupaten_Kota seindonesia raya.docx
Perda Kabupaten_Kota seindonesia raya.docxPerda Kabupaten_Kota seindonesia raya.docx
Perda Kabupaten_Kota seindonesia raya.docxDKP3AKALTIM
 
Perda Kabupaten/kota di kalimantan timur docx
Perda Kabupaten/kota di kalimantan timur docxPerda Kabupaten/kota di kalimantan timur docx
Perda Kabupaten/kota di kalimantan timur docxDKP3AKALTIM
 
Modul 12 dan 13 peny arsip dan pemeliharaan
Modul 12 dan 13 peny arsip dan pemeliharaanModul 12 dan 13 peny arsip dan pemeliharaan
Modul 12 dan 13 peny arsip dan pemeliharaanFlorencia Monica
 
Perka 26-2011- tata-cara_penyediaan_arsip_dinamis_sebagai_informasi_publik
Perka 26-2011- tata-cara_penyediaan_arsip_dinamis_sebagai_informasi_publikPerka 26-2011- tata-cara_penyediaan_arsip_dinamis_sebagai_informasi_publik
Perka 26-2011- tata-cara_penyediaan_arsip_dinamis_sebagai_informasi_publikeksanto
 
KEARSIPAN PENGANTAR.pptx
KEARSIPAN PENGANTAR.pptxKEARSIPAN PENGANTAR.pptx
KEARSIPAN PENGANTAR.pptxcheko dunk
 
Ppt prosedur penggunaan arsip suryaa
Ppt prosedur penggunaan arsip suryaaPpt prosedur penggunaan arsip suryaa
Ppt prosedur penggunaan arsip suryaaNURULHIKMAH158
 
Tujuan & Kegunaan Pengelolaan Arsip _Training "Document CONTROL & FILING Man...
Tujuan & Kegunaan  Pengelolaan Arsip _Training "Document CONTROL & FILING Man...Tujuan & Kegunaan  Pengelolaan Arsip _Training "Document CONTROL & FILING Man...
Tujuan & Kegunaan Pengelolaan Arsip _Training "Document CONTROL & FILING Man...Kanaidi ken
 
1._pengantar_pad_210904.pdf
1._pengantar_pad_210904.pdf1._pengantar_pad_210904.pdf
1._pengantar_pad_210904.pdfssuser7ab672
 
Arsip dan Dokumen
Arsip dan DokumenArsip dan Dokumen
Arsip dan DokumenAgilia
 
Pengenalan Dokumen & Dokumentasi
Pengenalan Dokumen & DokumentasiPengenalan Dokumen & Dokumentasi
Pengenalan Dokumen & DokumentasiErlansaputra
 

Similar to Kepka ANRI No. 4 Th. 2000 (ped. penggunaan kertas utk arsip bernilaiguna tinggi).doc (20)

1-Konsep Dasar dan Ruang Lingkup Kearsipan-20180116085531.pptx
1-Konsep Dasar dan Ruang Lingkup Kearsipan-20180116085531.pptx1-Konsep Dasar dan Ruang Lingkup Kearsipan-20180116085531.pptx
1-Konsep Dasar dan Ruang Lingkup Kearsipan-20180116085531.pptx
 
UU No.43 Tahun 2009 Tentang Kearsipan.pdf
UU No.43 Tahun 2009 Tentang Kearsipan.pdfUU No.43 Tahun 2009 Tentang Kearsipan.pdf
UU No.43 Tahun 2009 Tentang Kearsipan.pdf
 
Sistem Kearsipan Perhotelan dan Pariwisata
Sistem Kearsipan Perhotelan dan PariwisataSistem Kearsipan Perhotelan dan Pariwisata
Sistem Kearsipan Perhotelan dan Pariwisata
 
UU_NO_43_2009.PDF
UU_NO_43_2009.PDFUU_NO_43_2009.PDF
UU_NO_43_2009.PDF
 
Program Arsip Vital Balai Besar KEBTKE.pdf
Program Arsip Vital Balai Besar KEBTKE.pdfProgram Arsip Vital Balai Besar KEBTKE.pdf
Program Arsip Vital Balai Besar KEBTKE.pdf
 
Materi Kearsipan Manual.pdf
Materi Kearsipan Manual.pdfMateri Kearsipan Manual.pdf
Materi Kearsipan Manual.pdf
 
PPT ARSIP_1.pptx
PPT ARSIP_1.pptxPPT ARSIP_1.pptx
PPT ARSIP_1.pptx
 
Pengertian arsip
Pengertian arsipPengertian arsip
Pengertian arsip
 
M2 kb4 evaluasi kegiatan pengelolaan arsip
M2 kb4 evaluasi kegiatan pengelolaan arsipM2 kb4 evaluasi kegiatan pengelolaan arsip
M2 kb4 evaluasi kegiatan pengelolaan arsip
 
Menentukan sistem kearsipan
Menentukan sistem kearsipanMenentukan sistem kearsipan
Menentukan sistem kearsipan
 
Perda Kabupaten_Kota seindonesia raya.docx
Perda Kabupaten_Kota seindonesia raya.docxPerda Kabupaten_Kota seindonesia raya.docx
Perda Kabupaten_Kota seindonesia raya.docx
 
Perda Kabupaten/kota di kalimantan timur docx
Perda Kabupaten/kota di kalimantan timur docxPerda Kabupaten/kota di kalimantan timur docx
Perda Kabupaten/kota di kalimantan timur docx
 
Modul 12 dan 13 peny arsip dan pemeliharaan
Modul 12 dan 13 peny arsip dan pemeliharaanModul 12 dan 13 peny arsip dan pemeliharaan
Modul 12 dan 13 peny arsip dan pemeliharaan
 
Perka 26-2011- tata-cara_penyediaan_arsip_dinamis_sebagai_informasi_publik
Perka 26-2011- tata-cara_penyediaan_arsip_dinamis_sebagai_informasi_publikPerka 26-2011- tata-cara_penyediaan_arsip_dinamis_sebagai_informasi_publik
Perka 26-2011- tata-cara_penyediaan_arsip_dinamis_sebagai_informasi_publik
 
KEARSIPAN PENGANTAR.pptx
KEARSIPAN PENGANTAR.pptxKEARSIPAN PENGANTAR.pptx
KEARSIPAN PENGANTAR.pptx
 
Ppt prosedur penggunaan arsip suryaa
Ppt prosedur penggunaan arsip suryaaPpt prosedur penggunaan arsip suryaa
Ppt prosedur penggunaan arsip suryaa
 
Tujuan & Kegunaan Pengelolaan Arsip _Training "Document CONTROL & FILING Man...
Tujuan & Kegunaan  Pengelolaan Arsip _Training "Document CONTROL & FILING Man...Tujuan & Kegunaan  Pengelolaan Arsip _Training "Document CONTROL & FILING Man...
Tujuan & Kegunaan Pengelolaan Arsip _Training "Document CONTROL & FILING Man...
 
1._pengantar_pad_210904.pdf
1._pengantar_pad_210904.pdf1._pengantar_pad_210904.pdf
1._pengantar_pad_210904.pdf
 
Arsip dan Dokumen
Arsip dan DokumenArsip dan Dokumen
Arsip dan Dokumen
 
Pengenalan Dokumen & Dokumentasi
Pengenalan Dokumen & DokumentasiPengenalan Dokumen & Dokumentasi
Pengenalan Dokumen & Dokumentasi
 

Recently uploaded

Pengantar dan Teknik Public Speaking.pptx
Pengantar dan Teknik Public Speaking.pptxPengantar dan Teknik Public Speaking.pptx
Pengantar dan Teknik Public Speaking.pptxBudyHermawan3
 
Permen PANRB Nomor 3 Tahun 2023 - Tentang Penetapan Angka Kredit
Permen PANRB Nomor 3 Tahun 2023 - Tentang Penetapan Angka KreditPermen PANRB Nomor 3 Tahun 2023 - Tentang Penetapan Angka Kredit
Permen PANRB Nomor 3 Tahun 2023 - Tentang Penetapan Angka KreditYOSUAGETMIRAJAGUKGUK1
 
Membangun Budaya Ber-Integritas ASN.pptx
Membangun Budaya Ber-Integritas ASN.pptxMembangun Budaya Ber-Integritas ASN.pptx
Membangun Budaya Ber-Integritas ASN.pptxBudyHermawan3
 
PB.2 KEBIJAKAN PENYELENGGARAAN PEMDES.pptx
PB.2 KEBIJAKAN PENYELENGGARAAN PEMDES.pptxPB.2 KEBIJAKAN PENYELENGGARAAN PEMDES.pptx
PB.2 KEBIJAKAN PENYELENGGARAAN PEMDES.pptxBudyHermawan3
 
Pemekaran Kabupaten Banyuwangi menujumKota dan kabupaten .pdf
Pemekaran Kabupaten Banyuwangi menujumKota dan kabupaten  .pdfPemekaran Kabupaten Banyuwangi menujumKota dan kabupaten  .pdf
Pemekaran Kabupaten Banyuwangi menujumKota dan kabupaten .pdfHarisKunaifi2
 
Tata Kelola Pengadaan barang dan Jasa di Desa pptx
Tata Kelola Pengadaan barang dan Jasa di Desa pptxTata Kelola Pengadaan barang dan Jasa di Desa pptx
Tata Kelola Pengadaan barang dan Jasa di Desa pptxBudyHermawan3
 
Konsep Management RisikoRev Pak Budi.pptx
Konsep Management RisikoRev Pak Budi.pptxKonsep Management RisikoRev Pak Budi.pptx
Konsep Management RisikoRev Pak Budi.pptxBudyHermawan3
 
Salinan Materi Sosialisasi PEKPPP 2022 - bukti dukung lebih rinci.pdf
Salinan Materi Sosialisasi PEKPPP 2022 - bukti dukung lebih rinci.pdfSalinan Materi Sosialisasi PEKPPP 2022 - bukti dukung lebih rinci.pdf
Salinan Materi Sosialisasi PEKPPP 2022 - bukti dukung lebih rinci.pdfdrmdbriarren
 
Inovasi Pelayanan Publik Pemerintah .pptx
Inovasi Pelayanan Publik Pemerintah .pptxInovasi Pelayanan Publik Pemerintah .pptx
Inovasi Pelayanan Publik Pemerintah .pptxBudyHermawan3
 
IPSKelas12BABSMANEGERI1 3 April 2024perikanan.pptx
IPSKelas12BABSMANEGERI1 3 April 2024perikanan.pptxIPSKelas12BABSMANEGERI1 3 April 2024perikanan.pptx
IPSKelas12BABSMANEGERI1 3 April 2024perikanan.pptxrohiwanto
 
LAPORAN KEPALA DESA. sebagai kewajiban pptx
LAPORAN KEPALA DESA. sebagai kewajiban pptxLAPORAN KEPALA DESA. sebagai kewajiban pptx
LAPORAN KEPALA DESA. sebagai kewajiban pptxBudyHermawan3
 
PB.2.3 KERJA SAMA DESA. Perspektif Kerja sama Desapptx
PB.2.3 KERJA SAMA DESA. Perspektif Kerja sama DesapptxPB.2.3 KERJA SAMA DESA. Perspektif Kerja sama Desapptx
PB.2.3 KERJA SAMA DESA. Perspektif Kerja sama DesapptxBudyHermawan3
 
Aparatur Sipil Negara sebagai Perekat Bangsa.pptx
Aparatur Sipil Negara sebagai Perekat Bangsa.pptxAparatur Sipil Negara sebagai Perekat Bangsa.pptx
Aparatur Sipil Negara sebagai Perekat Bangsa.pptxBudyHermawan3
 
Perencanaan Pembangunan Desa berbasis akuntabel.pptx
Perencanaan Pembangunan Desa berbasis akuntabel.pptxPerencanaan Pembangunan Desa berbasis akuntabel.pptx
Perencanaan Pembangunan Desa berbasis akuntabel.pptxBudyHermawan3
 
PB.1 BINA SUASANA DAN ORIENTASI BELAJAR.pptx
PB.1 BINA SUASANA DAN ORIENTASI BELAJAR.pptxPB.1 BINA SUASANA DAN ORIENTASI BELAJAR.pptx
PB.1 BINA SUASANA DAN ORIENTASI BELAJAR.pptxBudyHermawan3
 

Recently uploaded (15)

Pengantar dan Teknik Public Speaking.pptx
Pengantar dan Teknik Public Speaking.pptxPengantar dan Teknik Public Speaking.pptx
Pengantar dan Teknik Public Speaking.pptx
 
Permen PANRB Nomor 3 Tahun 2023 - Tentang Penetapan Angka Kredit
Permen PANRB Nomor 3 Tahun 2023 - Tentang Penetapan Angka KreditPermen PANRB Nomor 3 Tahun 2023 - Tentang Penetapan Angka Kredit
Permen PANRB Nomor 3 Tahun 2023 - Tentang Penetapan Angka Kredit
 
Membangun Budaya Ber-Integritas ASN.pptx
Membangun Budaya Ber-Integritas ASN.pptxMembangun Budaya Ber-Integritas ASN.pptx
Membangun Budaya Ber-Integritas ASN.pptx
 
PB.2 KEBIJAKAN PENYELENGGARAAN PEMDES.pptx
PB.2 KEBIJAKAN PENYELENGGARAAN PEMDES.pptxPB.2 KEBIJAKAN PENYELENGGARAAN PEMDES.pptx
PB.2 KEBIJAKAN PENYELENGGARAAN PEMDES.pptx
 
Pemekaran Kabupaten Banyuwangi menujumKota dan kabupaten .pdf
Pemekaran Kabupaten Banyuwangi menujumKota dan kabupaten  .pdfPemekaran Kabupaten Banyuwangi menujumKota dan kabupaten  .pdf
Pemekaran Kabupaten Banyuwangi menujumKota dan kabupaten .pdf
 
Tata Kelola Pengadaan barang dan Jasa di Desa pptx
Tata Kelola Pengadaan barang dan Jasa di Desa pptxTata Kelola Pengadaan barang dan Jasa di Desa pptx
Tata Kelola Pengadaan barang dan Jasa di Desa pptx
 
Konsep Management RisikoRev Pak Budi.pptx
Konsep Management RisikoRev Pak Budi.pptxKonsep Management RisikoRev Pak Budi.pptx
Konsep Management RisikoRev Pak Budi.pptx
 
Salinan Materi Sosialisasi PEKPPP 2022 - bukti dukung lebih rinci.pdf
Salinan Materi Sosialisasi PEKPPP 2022 - bukti dukung lebih rinci.pdfSalinan Materi Sosialisasi PEKPPP 2022 - bukti dukung lebih rinci.pdf
Salinan Materi Sosialisasi PEKPPP 2022 - bukti dukung lebih rinci.pdf
 
Inovasi Pelayanan Publik Pemerintah .pptx
Inovasi Pelayanan Publik Pemerintah .pptxInovasi Pelayanan Publik Pemerintah .pptx
Inovasi Pelayanan Publik Pemerintah .pptx
 
IPSKelas12BABSMANEGERI1 3 April 2024perikanan.pptx
IPSKelas12BABSMANEGERI1 3 April 2024perikanan.pptxIPSKelas12BABSMANEGERI1 3 April 2024perikanan.pptx
IPSKelas12BABSMANEGERI1 3 April 2024perikanan.pptx
 
LAPORAN KEPALA DESA. sebagai kewajiban pptx
LAPORAN KEPALA DESA. sebagai kewajiban pptxLAPORAN KEPALA DESA. sebagai kewajiban pptx
LAPORAN KEPALA DESA. sebagai kewajiban pptx
 
PB.2.3 KERJA SAMA DESA. Perspektif Kerja sama Desapptx
PB.2.3 KERJA SAMA DESA. Perspektif Kerja sama DesapptxPB.2.3 KERJA SAMA DESA. Perspektif Kerja sama Desapptx
PB.2.3 KERJA SAMA DESA. Perspektif Kerja sama Desapptx
 
Aparatur Sipil Negara sebagai Perekat Bangsa.pptx
Aparatur Sipil Negara sebagai Perekat Bangsa.pptxAparatur Sipil Negara sebagai Perekat Bangsa.pptx
Aparatur Sipil Negara sebagai Perekat Bangsa.pptx
 
Perencanaan Pembangunan Desa berbasis akuntabel.pptx
Perencanaan Pembangunan Desa berbasis akuntabel.pptxPerencanaan Pembangunan Desa berbasis akuntabel.pptx
Perencanaan Pembangunan Desa berbasis akuntabel.pptx
 
PB.1 BINA SUASANA DAN ORIENTASI BELAJAR.pptx
PB.1 BINA SUASANA DAN ORIENTASI BELAJAR.pptxPB.1 BINA SUASANA DAN ORIENTASI BELAJAR.pptx
PB.1 BINA SUASANA DAN ORIENTASI BELAJAR.pptx
 

Kepka ANRI No. 4 Th. 2000 (ped. penggunaan kertas utk arsip bernilaiguna tinggi).doc

  • 1. Bagian Hukum dan Perundangan 1 KEPUTUSAN KEPALA ARSIP NASIONAL REPUBLIK INDONESIA NOMOR : 04 TAHUN 2000 TENTANG PEDOMAN PENGGUNAAN KERTAS UNTUK ARSIP BERNILAIGUNA TINGGI KEPALA ARSIP NASIONAL REPUBLIK INDONESIA Menimbang : a. bahwa untuk menjamin keselamatan bahan pertanggungjawaban nasional sebagaimana diamanatkan Undang-undang Nomor 7 Tahun 1971 Pasal 6 ayat d, dilakukan usaha-usaha pengkajian dan pengembagan peralatan teknis kearsipan; b. bahwa dalam rangka terciptanya Standarisasi di bidang Prasarana dan Sarana Kearsipan khususnya penggunaan mutu dan kualitas kertas, dipandang perlu mengeluarkan pedoman penggunaan kertas untuk arsip bernilaiguna tinggi. Mengingat : 1. Undang-undang Nomor : 7 Tahun 1971 tentang Ketentuan- ketentuan Pokok Kearsipan (LN Tahun 1971 Nomor :32, TLN Nomor : 2964); 2. Peraturan Pemerintah Nomor : 34 Tahun 1974 tentang Penyusutan Arsip; 3. Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor : 92 Tahun 1993 tentang Kedudukan, Tugas, Fungsi, Susunan Organisasi dan Tata Kerja Arsip Nasional Republik Indonesia;
  • 2. Bagian Hukum dan Perundangan 2 4. Keputusan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor : 71 Tahun 1993 tentang Pedoman Tata Persuratan Dinas. MEMUTUSKAN Menetapkan : Keputusan Kepala Arsip Nasional Republik Indonesia tentang Pedoman Penggunaan Kertas Untuk Arsip Bernilaiguna Tinggi. Pasal 1 Pedoman Penggunaan Kertas Untuk Arsip Bernilaiguna Tinggi selanjutnya disebut Pedoman, sebagaimana terlampir dalam keputusan ini. Pasal 2 Pedoman ini, dijadikan sebagai acuan dan pedoman pokok dalam penyelenggaraan penciptaan untuk arsip bernilaiguna tinggi bagi Lembaga-lembaga Negara dan Badan- badan Pemerintah, baik Tingkat Pusat maupun Daerah. Pasal 3 Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan. Ditetapkan di : Jakarta Pada tanggal : 27 Maret 2000 KEPALA ARSIP NASIONAL REPUBLIK INDONESIA Dr. MUKHLIS PAENI
  • 3. Bagian Hukum dan Perundangan 3 Lampiran Keputusan Kepala Arsip Nasional RI Nomor : 04 Tahun 2000 Tanggal : 27 Maret 2000 Tentang : Pedoman Penggunaan Kertas Untuk Arsip Bernilaiguna Tinggi PENDAHULUAN Undang-undang Nomor : 7 Tahun 1971 tentang Ketentuan-ketentuan Pokok Kearsipan Pasal 3 menyatakan bahwa tujuan kearsipan adalah menjamin keselamatan bahan pertanggungjawaban nasional tentang perencanaan, pelaksanaan dan penyelenggaraan kehidupan kebangsaan serta menyediakan bahan pertanggungjawaban nasional bagi kegiatan pemerintahan. Sedangkan Pasal 6 ayat d mengamanatkan perlu usaha-usaha pengkajian dan pengembangan perlengkapan-perlengkapan teknis kearsipan, baik arsip konvensional maupun arsip media baru. Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) sebagai instansi yang bertanggung jawab dalam Pembinaan Kearsipan Nasional mempunyai tugas pokok menyelenggarakan pembinaan kearsipan menuju kearah kesempurnaan serta melestarikan dan menyediakan arsip sebagai bahan pertanggungjawaban nasional dalam, rangka kehidupan kebangsaan. Dalam rangka penyelamatan bahan bukti pertanggungjawaban nasional, maka informasi yang terekam dalam arsip dan tercipta secara sistematik mempunyai arti penting, bukan hanya bagi kelangsungan dan penyempurnaan sistem administrasi negara, tetapi juga sebagai bukti pertanggungjawaban organisasi (accountability). Oleh karena itu perlu ditetapkan mutu/kualitas kertas yang dipakai sehingga dapat menjamin keselamatan dan kelestariannya.
  • 4. Bagian Hukum dan Perundangan 4 1. RUANG LINGKUP Pedoman Penggunaan Kertas untuk Arsip Bernilaiguna Tinggi meliputi : 1.1. Penggunaan Kertas untuk arsip sebagai bahan pertanggungjawaban organisasi (akuntabilitas). Pertanggungjawaban organisasi selain yang menyangkut masalah keuangan, juga menyangkut eksistensi dan seluruhaspek pelaksanaan tugas dan fungsi organisasi. Arsip-arsip yang terkait dengan masalah akuntabilitas ini, misalnya: 1.1.1.Perencanaan keuangan atau rencana anggaran tahunan, surat tentang otorisasi, bukti-bukti pertanggungjawaban keuangan, neraca laporan keuangan tahunan dan lain-lain. 1.1.2.Program kerjajangka pendek, menengah dan panjang; statistik tentang prestasi organisasi, press release, hasil-hasil penelitian, dan lain-lain. 1.2. Penggunaan kertas untuk arsip sebagai bahan/alat perlindungan hukum bagi organisasi, individu dan pemerintah. 1.1.1.Arsip tentang peraturan-peraturan perundangan; arsip tentang organisasi dan tata kerja; surat perintah/tugas, notulen rapat pimpinan, dan lain-lain. 1.1.2.Arsip tentang pengaturan dan pembinaan pegawai; misalnya penetapan pegawai, hak-hak pegawai, daftar pegawai, dan lain-lain. 1.1.3.Arsip yang mengatur tentang hak dan kewajiban organisasi, individu, pemerintah, misalnya tentang pajak, kontrak/perjanjian/kerjasama, dan lain- lain. 1.1.4.Arsip tentang bukti-bukti kepemilikan seperti : sertifikat, akta, identitas pribadi, obligasi, saham, dan lain-lain. 1.3. Penggunaan kertas untuk arsip tentang memori dan identitas organisasi. Arsip tentang memori dan identitas organisasi adalah arsip yang memuat tentang ciri khas dan informasi khusus tentang organisasi yang bersangkutan; misalnya : 1.1.1.Arsip tentang asal-usul berdirinya suatu organisasi.
  • 5. Bagian Hukum dan Perundangan 5 1.1.2.Arsip tentang keputusan pembentukan, perubahan dan pengaturan organisasi dan proses pembuatan keputusan tersebut. 1.1.3.Arsip yang mewakili tentang program-program tetap dan proyek-proyek monumental; yang menggambrkan tugas dan fungsi organisasi. 1.4. Penggunaan krtas untuk arsip sebagai memori dan identitas bangsa. Arsip tentang memori dan identitas bangsa pada dasarnya merupakan perasaan dari arsip yang tergambar pada uraian 1.1. sampai dengan 1.3., yang memiliki nilai guna sekunder, yaitu : nilai guna kebuktian dan informasional. 1.5. Penggunaan kertas untuk arsip yang unik Keunikan arsip selain karena informasi, juga karena bentuknya. 1.1.1.Informasi arsip yang disebut unik karena informasinya pada dasarnya bersifat satu-satunya, tidak terdapat pada arsip yang lain. Misalnya arsip-arsip yang dihasilkan atas pelaksanaan dari suatu kegiatan oleh suatu unit dari setiap lembaga. 1.1.2.Bentuk arsip disebut unik karena bentuk informasi dan bentuk fisiknya. Bentuk informasi yang unik, misalnya : daftar buruh, daftar tahanan politik, statistik kependudukan, tabel-tabel, dan lain-lain. Bentuk informasi menyangkut struktur, bahasa, kelengkapan informasi, dan lain-lain. Bentuk fisik yang unik, misalnya : gambar konstruksi, peta, dan lain-lain. Deskripsi tentang arsip bernilaiguna tinggi di atas dapat dikembangkan sesuai dengan kondisi dan kebutuhan organisasi. Sebab arsip yang bernilaiguna tinggi bagi suatu organisasi tidak selalu bernilaiguna tinggi bagi organisasi lainnya. Hal ini disebabkan karena nilai guna arsip sangat dipengaruhi oleh fungsi arsip, konteks arsip dan keunikannya. Oleh karena sifatnya yang relatif tidak mutlak dan berubah-ubah, maka deskripsi tentang arsip bernilaiguna tinggi hanya dapat dilakukan secara global dan sebagai ketentuan yang bersifat umum.
  • 6. Bagian Hukum dan Perundangan 6 2. TUJUAN Pedoman ini, bertujuan untuk memberikan panduan bagi Lembaga Negara dan Badan-badan Pemerintah, Badan Usaha dan Organisasi lainnya tentang penggunaan kertas dalam penciptaan arsip yang mengandung informasi dan nilai guna tinggi terutama untuk: 2.1. Mewujudkan keseragaman kualitas pemakaian dan penggunaan kertas yang bermutu baik, sesuai dengan spesifikasi yang disyaratkan. 2.2. Menghindari kerusakan phisik media informasi arsip baik yang disebabkan faktor teknis maupun alamiah. 2.3. Menjamin mutu kaertas sebagai media informasi arsip khususnya yang berkategori penting dan vital yang layak disimpan dalam waktu yang cukup lama. 2.4. Menjamin pelestarian informasi sebagai bahan pertanggungjawaban nasional. 3. PENGERTIAN 3.1. Pedoman adalah kumpulan ketentuan dasar yang memberi arah bagaimana harus dilakukan atau hal yang menjadi dasar/pegangan, petunjuk untuk menentukan atau melaksanakan kegiatan. 3.2. Arsip adalah : a) Naskah-naskah yang dibuat dan diterima oleh Lembaga-lembaga Negara dan Badan-badan Pemerintahan dalam bentuk corak apapun baik dalam keadaan tunggal maupun berkelompok dalam rangka pelaksanaan kegiatan pemerintahan; b) Naskah-naskah yang dibuat dan diterima oleh Badan-badan Swasta dan/atau perorangan dalam bentuk corak apapun, baik dalam keadaan tunggal maupun berkelompok, dalam rangka pelaksanaan kehidupan kebangsaan. (Undang-undang Nomor 7 Tahun 1971 Tentang Ketentuan-Ketentuan Pokok Kearsipan).
  • 7. Bagian Hukum dan Perundangan 7 3.3. Arsip bernilaiguna tinggi adalah arsip yang berfungsi sebagai bahan bukti pertanggungjawaban, bahwa/alat perlindungan hukum, memori dan identitas organisasi serta memiliki keunikan bentuk dan informasi. 3.4. Arsip Vital adalah arsip yang esensinya untuk kelangsungan hidup suatu instansi/perusahaan dan tidak dapat diganti, karena terkait dengan alat/bahan sebagai bukti mengenai status hukum. 3.5. Kertas : 3.5.1. Kertas tulis A : merupakan istilah pengganti bagi jenis kertas HVS (Hout Vrij Schrijf Papier) yang lazim terdapat di pasaran Indonesia, adalah kertas yang khusus dibuat dari pulp kimia, dapat mengandung pulp mekanis maksimal 15 % digunakan untuk keperluan tulis menulis. 3.5.2. Kertas sekuritas adalah kertas tulis atau cetak yang dibuat secara khusus dari pulp kimia, awet, tahan kipat dan kedap air, mempunyai sifat tulis dan sifat cetak yang baik. 3.5.3. Kertas cetak A : merupakan istilah pengganti jenis kertas HVO (Hourt Vrij Offset Papier) yang lazim terdapat dipasaran Indonesia adalah kertas yang khusus dibuat dari pulp kimia, dapat mengandung pulp mekanis maksimal 15 % digunakan untuk keperluan cetak mencetak. 3.5.4. Kertas permanen adalah kertas yang memiliki pH ( tingkat kelembaban acid dan alkalin ) nertal dinyatakan baik oleh Australian Standard AS 4003 Permanen Paper, kertas ini dapat digunakan sebagai kertas copy 80 gram dan juga dapat untuk kertas laser, photocopy dan faksimil. 3.5.5. Kertas faksimili merupakan setengah tidak permanen dan akan pudar atau benar-benar tidak akan mempunyai nilai hukum, karena jangka waktunya pendek sekitar 6 – 18 bulan. Untuk arsip yang bernilai guna informasi untuk jangka waktu lama yang menggunakan kertas faksimili harus difoto copy ke dalam kertas permanen untuk meningkatkan daya tahan arsip serta isi informasinya. Mesin
  • 8. Bagian Hukum dan Perundangan 8 faksmili sekarang diperkenankan dan dikembangkan sebagai pesan copy faksmili untuk waktu yang lama. 3.5.6. Kertas berwarna : 1. Kertas ini mengandung tingkat tinggi acid, artinya harus hati- hati dalam penanganan nya, terlebih untuk jangka waktu yang lama/tahunan. Apabila kertas ini dalam file memburuk, nilai informasinya akan hilang, dan bermasalah di masa depan. 2. Warna kertas copy ini juga bermasalah di masa datang jika suatu keputusan dibuat dalam bentuk mikrofilm. Kertas warna dan tinta warna yang sering dibuat dalam copy mikrofilm akan sulit membacanya. 3.6. Istilah Kimia : 3.6.1. Derajat Putih adalah perbandingan antara intensitas cahaya biru dengan panjang gelombang 457 nm, yang dipantulkan oleh permukaan kertas dan intensitas cahaya sejenis yang dipantulkan oleh permukaan lapisan magnesium oksida, diukur pada kondisi standar. 3.6.2. pH dari kertas adalah konsentrasi ion hidrogen dalam larutan ekstrak kertas tersebut diukur pada kondisi standar. 3.6.3. Penetrasi minyak (IGT) adalah besaran yang menyatakan sifat penyerapan kertas dan karton terhadap zat cair standar, dihitung berdasarkan kebalikan panjang hasil cetakan pada jalur uji, dinyatakan dalam satuan 1000/nm, diukur meggunakan alat uji cetak IGT pada kondisi standar. 3.6.4. Gramatur adalah massa lembaran kertas dalam gram dibagi dengan satuan kertas dalam meter persegi , diukur pada kondisi standard. 3.6.5. Opasitas adalah perbandiingan antara faktor pantul pencahayaan (Ro0 ) dengan faktor instrinsik (R~) 3.6.6. Cobb60 adalah jumlah gram air yang diserap oleh satu meter persegi lembaran kertas dalam waktu 60 sekon diukur pada kondisi standar.
  • 9. Bagian Hukum dan Perundangan 9 3.6.7. Sifat tulis adalah kemampuan kertas untuk ditulis menggunakan pena tulis dengan tinta tulis standard. 3.6.7.1. Tinta tulis standard dibuat dari Campuran bahan kimia :  asam sulfat, g : 5.0  ferro sulfat, Fe So 4, 7H2O,g : 7.5  asam tartat, g : 1.0  natrium benzoat, g : 1.0  zat warna biru, anilin blue, Indeks warna 4.275 g : 3.5  air suling sehingga vol Larutan menjadi : 1000 ml 3.6.8. Bulk adalah volume lintasan kertas dalam gram dibagi dengan satuan luas kertas dalam meter persegi diukur pada kondisi standar. 3.6.9. Kecepatan cabut (IGT) adalah besaran yang menyatakan kecepatan cetak maksimal yang dapat dipenuhi agar permukaan jalur uji tidak tercabut karena proses cetak, diukur dengan menggunakan alat uji cetak IGT pada kondisi standar. 3.6.10. Ketahanan cabut (IGT) adalah besaran yang menyatakan ketahanan kertas terhadap proses cetak dengan menggunakan alat uji cetak IGT, dihitung sebagai hasil kali viskositas tinta dan dinyatakan dalam meter poise per sekon pada kondisi standar. 3.6.11. Ketahanan hapus adalah kemampuan kertas untuk dapat dihapus dengan penghapus, tanpa mempengaruhi sifat tulisnya.
  • 10. Bagian Hukum dan Perundangan 10 4. SPESIFIKASI 4.1. Kertas Tulis NO URAIAN SATUAN PERSYARATAN 1. Komposisi Mengandung pulp mekanis maks. 15 % 2. Kadar air % Maks 1 % 3. Gramatur g/m2 45 s/d 100 (nilai numerik mengikuti ketentuan SNI 14— 0439-89) 4. Derajat Putih % ISO a. Min 75, putih b. Tidak disyaratkan warna lain 5. Opasitas Cetak % Min 76 6. Cobb60 g/m2 Max 30 7. pH ≥ 7 8. Kelarutan dalam air % Max 0.3 9. Sifat tulis Baik 10. Ketahanan hapus baik
  • 11. Bagian Hukum dan Perundangan 11 4.2. Kertas Cetak NO URAIAN SATUAN PERSYARATAN 1. Komposisi Mengandung pulp mekanis maks. 15 % 2. Kadar air % Maks 1 % 3. Gramatur g/m2 60 s/d 100 (nilai numeric mengikuti ketentuan SNI 14-0439-89) 4. Derajat Putih % ISO a. Min 75, putih b. Tidak disyaratkan warna lain 5. Opasitas Putih % Min 80 6. Bulk cm 3 /g Maks 1,5 7. pH ≥ 7 8. Penetrasi minyak 1000/mm Max 30 9. Kecepatan Cabut (IGT) Mm/s Min 715 10. Ketahanan Cabut (IGT) Pm/s Min 300 5. PEDOMAN PENGGUNAAN KERTAS Pedoman penggunaan kertas didasarkan pada jenis arsip, bahan kertas, ukuran dan jenis kertas. 5.1. Kertas untuk arsip sebagai van pertanggungjawaban organisasi 5.1.1. Bahan Yertas : dengan spesifikasi kertas tulis dan spesifikasi kertas cetak. 5.1.2. Ukuran kertas :  A 4 (210 x 297 mm) atau 8,27 x 11,69 inchi untuk surat ekstern.  C 5 (162 x 229 mm) atau 6,38 x 9, 02 inchi untuk surat intern yang informasinya pendek.  C 4 (229 x 324 mm) atau 9,02 x 12,76 inchi untuk surat keputusan. 5.1.3. Jenis kerta : berwarna putih 60/70 gram. 5.2. Kertas untuk arsip sebagai alat bukti hukum. 5.2.1. Bahan kertas : dengan spesifikasi kertas tulis dan spesifikasi kertas cetak.
  • 12. Bagian Hukum dan Perundangan 12 5.2.2. Ukuran kertas : C4 (229 x 324 mm) atau 9,02 x 12,76 inchi. 5.2.3. Jenis kertas : berwarna putih 70/80 gram. 5.3. Kertas untuk arsip sebagai memori dan identitas organisasi. 5.3.1. Bahan kertas : dengan spesifikasi kaertas tulis dan spesifikasi kertas cetak. 5.3.2. Ukuran kertas :  A4 (210 x 297 mm) atau 8,27 x 11,69 inchi untuk surat ekstern.  C5 (162 x 229 mm) atau 6,38 x 9,02 inchi untuk surat intern yang informasinya pendek.  C4 (229 x 324 mm0 atau 9,02 x 12,76 inchi untuk surat keputusan. 5.3.3. Jenis kertas : berwarna putih 70/80 gram 5.4. Kertas untuk arsip laporan 5.4.1. Bahan kertas : dengan spesifikasi kertas tulis dan spesifikasi kertas cetak 5.4.2. Ukuran kertas : A4 (210 x 297 mm) atau 8,27 x 11,69 inchi 5.4.3. 5.4.3 Jenis kertas : berwarna putih 70/80 gram 5.5. Kertas untuk arsip yang unik 5.5.1. Bahan kertas : dengan spesifikasi kertas tulis dan spesifikasi kertas cetak 5.5.2. Ukuran kertas :  A4 (210 x 297 mm) atau 8,27 x 11,69 inchi untuk surat ekstern  C5 (162 x 229 mm) atau 6,38 x 9,02 inchi untuk surat intern yang informasinya pendek  C4 (229 x 324 mm) atau 9,02 x 12,76 inchi untuk surat keputusan. 5.5.3. Jenis kertas : berwarna putih 70/80 gram
  • 13. Bagian Hukum dan Perundangan 13 6. CARA PENGAMBILAN CONTOH 6.1. Pengambilan contoh dipersiapkan menurut SNI 14-1764-1990, CARA PENGAMBILAN CONTOH KERTAS DAN KARTON. 6.2. Penyimpanan contoh kertas akan diuji dilakukan pada kondisi ruang pengujian sesuai dengan SNI 14-0402-1989, KONDISI RUANG PENGUJIAN UNTUK LEMBARAN PULP, KERTAS KARTON. 7. CARA UJI 7.1. Komposisi Lembaran. Sesuai dengan SNI 14-0441-1989, CARA ANALISA SERAT, PULP, KERTAS, KARTON. 7.2. Gramatur Sesuai dengan SNI 14-0439-1989, CARA UJI GRAMATUR KERTAS DAN KARTON. 7.3. Derajat Putih Sesuai dengan SNI 14-0438-1989, CARA UJI DERAJAT PUTIH KERTAS KARTON. 7.4. Cobb60 Sesuai dengan SNI 14-0499-1989, CARA UJI DAYA SERAP AIR PADA KERTAS, DAN KARTON (COBB60) 7.5. pH Kertas Sesuai dengan SNI 14-0497-1989, CARA UJI Ph KERTAS. 7.6. Opasitas Cetak Sesuai dengan SNI 14-0495-1989, CARA UJI OPASITAS KERTAS. 7.7. BULK Sesuai dengan SNI 14-0435-1989, CARA UJI TEBAL KERTAS DAN KARTON. 7.8. Ketahanan Cabut dan Kecepatan Cabut (IGT). Sesuai dengan SNI 14-0587-1989, CARA UJI CABUTLEMBARAN KERTAS DAN KARTON. 7.9. Penetrasi Minyak (IGT)
  • 14. Bagian Hukum dan Perundangan 14 Sesuai dengan SNI 14-0584-1989, CARA UJI PENETRASI MINYAK PDA KERTAS DAN KARTON METODE IGT. 7.10. Sifat Tulis Buat garis silabg pada permukaan contoh uji menggunakan pena tulis dengan tinta tulis standar. Sifat tulis tersebut baik bila lukisan garis silang tersebut tidak meluas. Penentuan sifat tulis kertas dilakukan secara visual. 7.11. Sifat Hapus Buat garis silang pada permukaan contoh uji menggunakan pena tulis dengan tinta tulis standar. Lima menit kemudian tulisan tersebut dihapus dengan penghapus. Apabila pada bekas hapusan tidak timbul cacat yang berarti maka kertas mempunyai ketahanan hapus yang baik.
  • 15. Bagian Hukum dan Perundangan 15 PENUTUP Bahwa untuk menjamin keselamatan bahan pertanggungjawaban nasional sebagaimana dalam Undang-undng Nomor : 7 Tahun 1971, maka standarisasi Prasarana dan Sarana Kearsipan khususnya Pedoman Penggunaan Kertas untuk Arsip bernilaiguna Tinggi mutlak diperlukan dala rangka penyelenggaraan administrasi oleh Lembaga- lembaga Negara dan Badan-badan Pemerintahan serta Swasta. Pedoman ini sebagai acuan dalam rangka penciptaan arsip-arsip bernilaiguna tinggi pada msing-masing Lembaga Negara, Badan-badan pemerintah, Badan-badan Usaha dan organissai lainnya. Ditetapkan di : Jakarta Pada Tanggal : 27 Maret 2000 KEPALA ARSIP NASIONAL REPUBLIK INDONESIA Dr. MUKHLIS PAENI