SlideShare a Scribd company logo
1 of 5
25 dahsyatnya istighfar 
Saif Al Battar Kamis, 16 Jumadil Awwal 1434 H / 28 Maret 2013 11:40 
Ilustrasi - 25 dahsyatnya istighfar 
(Arrahmah.com) – Dizaman yang serba tidak menentu ini ada baiknya kita menjadikan 
Istighfar sebagai salah satu amalan kita, untuk lebih membuat kita semangat melakukannya 
berikut uraian manfaat dari ber Istighfar. 
1. Menggembirakan Allah 
Rasulullah bersabda, “Sungguh, Allah lebih gembira dengan taubat hamba-Nya 
daripada kegembiraan salah seorang dari kalian yang menemukan ontanya yang hilang 
di padang pasir.” (HR.Bukhari dan Muslim). 
2. Dicintai Allah 
Allah berfirman, “Sesungguhnya Allah mencintai orang-orang yang bertaubat dan 
mencintai orang-orang yang mensucikan diri.” (QS.al-Baqarah: 222). Rasulullah 
bersabda, “Orang yang bertaubat adalah kekasih Allah. Orang yang bertaubat atas 
dosanya, bagaikan orang yang tidak berdosa.”(HR.Ibnu Majah). 
3. Dosa-dosanya diampuni 
Rasulullah bersabda, “Allah telah berkata,’Wahai hamba-hamba-Ku, setiap kalian 
pasti berdosa kecuali yang Aku jaga. Maka beristighfarlah kalian kepada-Ku, niscaya 
kalian Aku ampuni. Dan barangsiapa yang meyakini bahwa Aku punya kemampuan 
untuk mengamouni dosa-dosanya, maka Aku akan mengampuninya dan Aku tidak 
peduli (beberapa banyak dosanya).” (HR.Ibnu Majah, Tirmidzi). 
Imam Qatadah berkata,”Al-Qur’an telah menunjukkan penyakit dan obat kalian. 
Adapun penyakit kalian adalah dosa, dan obat kalian adalah istighfar.” (Kitab 
Ihya’Ulumiddin: 1/410). 
4. Selamat dari api neraka 
Hudzaifah pernah berkata, “Saya adalah orang yang tajam lidah terhadap keluargaku, 
Wahai Rasulullah, aku takut kalau lidahku itu menyebabkan ku masuk neraka’. 
Rasulullah bersabda,’Dimana posisimu terhadap istighfar? Sesungguhnya, aku 
senantiasa beristighfar kepada Allah sebanyak seratus kali dalam sehari semalam’.” 
(HR.Nasa’i, Ibnu Majah, al-Hakim dan dishahihkannya). 
5. Mendapat balasan surga 
“Dan (juga) orang-orang yang apabila mengerjakan perbuatan keji atau menganiaya 
diri sendiri, mereka ingat akan Allah, lalu memohon ampun terhadap dosa-dosa 
mereka dan siapa lagi yang dapat mengampuni dosa selain Allah? Dan mereka tidak 
meneruskan perbuatan kejinya itu, sedang mereka mengetahui. Mereka itu balasannya 
ialah ampunan dari Tuhan mereka dan surga yang didalamnya mengalir sungai-sungai, 
sedang mereka kekal didalamnya; dan itulah sebaik-baik pahala orang-orang yang 
beramal.”(QS.Ali’Imran: 135-136). 
6. Mengecewakan syetan 
Sesungguhnya syetan telah berkata,”Demi kemulian-Mu ya Allah, aku terus-menerus 
akan menggoda hamba-hamba-Mu selagi roh mereka ada dalam badan mereka (masih 
hidup). Maka Allah menimpalinya,”Dan demi kemuliaan dan keagungan-Ku, Aku 
senantiasa mengampuni mereka selama mereka memohon ampunan (beristighfar) 
kepada-Ku.”(HR.Ahmad dan al-Hakim). 
7. Membuat syetan putus asa 
Ali bin Abi thalib pernah didatangi oleh seseorang,”Saya telah melakukan 
dosa’.’Bertaubatlah kepada Allah, dan jangan kamu ulangi’,kata Ali. Orang itu 
menjawab,’Saya telah bertaubat, tapi setelah itu saya berdosa lagi’. Ali berkata, 
‘Bertaubatlah kepada Allah, dan jangan kamu ulangi’. Orang itu bertanya lagi,’Sampai 
kapan?’ Ali menjawab,’Sampai syetan berputus asa dan merasa rugi.”(K itab Tanbihul 
Ghafilin: 73).
8. Meredam azab 
Allah berfirman,”Dan Allah sekali-kali tidak akan mengazab mereka, sedang kamu 
berada di antara mereka. Dan tidaklah (pula) Allah akan mengazab mereka, sedang 
mereka meminta ampun.”(QS.al-Anfal: 33). 
9. Mengusir kesedihan 
Rasulullah bersabda,”Barangsiapa yang senantiasa beristighfar, maka Allah akan 
memberikan kegembiraan dari setiap kesedihannya, dan kelapangan bagi setiap 
kesempitannya, dan memberinya rizki dari arah yang tiada disangka-sangka.”(HR.Abu 
Daud, Ibnu Majah dan Ahmad). 
10. Melapangkan kesempitan 
Rasulullah bersabda,”Barangsiapa yang senantiasa beristighfar, maka Allah akan 
memberikan kegembiraan dari setiap kesedihannya, dan kelapangan bagi setiap 
kesempitannya dan memberinya rizki dari arah yang tiada disangka-sangka,”(HR.Abu 
Daud, Ibnu Majah dan Ahmad). 
11. Melancarkan rizki 
Rasulullah bersabda,”Sesungguhnya seorang hamba bisa tertahan rizkinya karena dosa 
yang dilakukannya.”(HR.Ahmad, Ibnu Hibban dan Ibnu Majah). 
12. Membersihkan hati 
Rasulullah bersabda,”Apabila seorang mukmin melakukan suatu dosa, maka 
tercoretlah noda hitam di hatinya. Apabila ia bertaubat, meninggalkannya dan 
beristighfar, maka bersihlah hatinya.”(HR.Nasa’i, Ibnu Majah, Ibnu Hibban, 
Tirmidzi). 
13. Mengangkat derajatnya disurga 
Rasulullah bersabda,”Sesungguhnya Allah akan mengangkat derajat seorang hamba di 
surga. Hamba itu berkata,’Wahai Allah, dari mana saya dapat kemuliaan ini?’ Allah 
berkata,’Karena istighfar anakmu untukmu’.”(HR.Ahmad dengan sanad hasan). 
14. Mengikut sunnah Rosulullah shallalhu ‘alaihi wasallam 
Abu Hurairah berkata,”Saya telah mendengar Rasulullah bersabda,’Demi Allah, 
Sesungguhnya aku minta ampun kepada Allah (beristighfar) dan bertaubat kepada- 
Nya dalam sehari lebih dari tujuh puluh kali’.”(HR.Bukhari). 
15. Menjadi sebaik-baik orang yang bersalah 
Rasulullah bersabda,”Setiap anak Adam pernah bersalah, dan sebaik-baik orang yang 
bersalah adalah yang segera bertaubat.”(HR.Tirmidzi, Ibnu Majah, al-Hakim). 
16. 16.Bersifat sebagai hamba Allah yang sejati 
Allah berfirman,”Dan Allah Maha Melihat akan hamba-hamba-Nya. (Yaitu) orang-orang 
yang berdo’a:”Ya Tuhan kami, sesungguhnya kami telah beriman, maka 
ampunilah segala dosa kami dan peliharalah kami dari siksa neraka,”(yaitu) orang-orang 
yang sabar, yang benar, yang tetap ta’at, yang menafkahkan hartanya (dijalan 
Allah), dan yang memohon ampun (beristighfar) di waktu sahur.”(QS.Ali’Imran: 15- 
17). 
17. Terhindar dari stampel kezhaliman 
Allah berfirman,”…Barang siapa yang tidak bertaubat, maka mereka itulah orang-orang 
yang zhalim.”(QS.al-Hujurat: 11). 
18. Mudah mendapat anak 
Allah berfirman,”Maka aku katakan kepada mereka:”Mohonlah ampun (istighfar) 
kepada Tuhanmu, sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun, niscaya Dia akan 
mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat, dan memperbanyakkan harta dan anak-anakmu, 
dan mengadakan untukmu kebun-kebun dan mengadakan (pula didalamnya) 
untukmu sungai-sungai.” (QS.Nuh: 10-12). 
19. Mudah mendapatkan air hujan 
Ibnu Shabih berkata,”Hasan al-Bashri pernah didatangi seseorang dan mengadu bahwa 
lahannya tandus, ia berkata, ‘Perbanyaklah istighfar’. Lalu ada orang lain yang 
mengadu bahwa kebunnya kering, ia berkata, ‘Perbanyaklah istighfar’. Lalu ada orang 
lain lagi yang mengadu bahwa ia belum punya anak, ia berkata,’Perbanyaklah 
istighfar’. (Kitab Fathul Bari: 11/98). 
20. Bertambah kekuatannya 
Allah berfirman,”Dan (dia berkata):”Hai kaumku, mohonlah ampun kepada Tuhanmu 
lalu bertobatlah kepada-Nya, niscaya Dia menurunkan hujan yang sangat deras
atasmu, dan Dia akan menambahkan kekuatan kepada kekuatanmu, dan janganlah 
kamu berpaling dengan berbuat dosa.”(QS.Hud: 52). 
21. Bertambah kesejahteraanya 
Allah berfirman,”Maka aku katakan kepada mereka:”Mohonlah ampun kepada 
Tuhanmu, sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun, niscaya Dia akan 
mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat, dan membanyakkan harta dan anak-anakmu, 
dan mengadakan untukmu kebun-kebun dan mengadakan (pula di dalamnya) 
untukmu sungai-sungai.”(QS.Nuh: 10-12). 
22. Menjadi orang-orang yang beruntung 
Allah berfirman,”Dan bertaubatlah kamu sekalian kepada Allah, hai orang-orang yang 
beriman supaya kamu beruntung.”(QS.an-Nur: 31). Aisyah berkata,”Beruntunglah, 
orang-orang yang menemukan istighfar yang banyak pada setiap lembar catatan harian 
amal mereka.”(HR.Bukhari). 
23. Keburukannya diganti dengan kebaikan 
Allah berfirman,”Kecuali orang-orang yang bertaubat, beriman dan mengerjakan amal 
saleh; maka kejahatan mereka diganti Allah dengan kebajikan. Dan adalah Allah 
Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.”(QS.al-Furqan: 70). 
“Dan dirikanlah sembahyang itu pada kedua tepi siang (pagi dan petang) dan pada 
bahagian permulaan daripada malam. Sesungguhnya perbuatan-perbuatan yang baik 
itu menghapuskan (dosa) perbuatan-perbuatan yang buruk. Itulah peringatan bagi 
orang-orang yang ingat.”(QS.Hud: 114). 
24. Bercitra sebagai orang mukmin 
Rasulullah bersabda,”Tidak seorangpun dari umatku, yang apabila ia berbuat baik dan 
ia menyadari bahwa yang diperbuat adalah kebaikan, maka Allah akan membalasnya 
dengan kebaikan. Dan tidaklah ia melakukan suatu yang tercela, dan ia sadar 
sepenuhnya bahwa perbuatannya itu salah, lalu ia mohon ampun (beristighfar) kepada 
Allah, dan hatinya yakin bahwa tiada Tuhan yang bisa mengampuni kecuali Allah, 
maka dia adalah seorang Mukmin.”(HR.Ahmad). 
25. Berkeperibadian sebagai orang bijak 
Seorang ulama berkata,”Tanda orang yang arif (bijak) itu ada enam. Apabila ia 
menyebut nama Allah, ia merasa bangga. Apabila menyebut dirinya, ia merasa hina. 
Apabila memperhatikan ayat-ayat Allah, ia ambil pelajarannya. Apabila muncul 
keinginan untuk bermaksiat, ia segera mencegahnya. Apabila disebutkan ampunan 
Allah, ia merasa gembira. Dan apabila mengingat dosanya, ia segera beristighfar.” 
(Kitab Tanbihul Ghafilin: 67). 
Wallahu a’lam bish showab.. 
(artikel Islami/arrahmah.com) 
- See more at: http://www.arrahmah.com/kajian- islam/25-dahsyatnya-istighfar. 
html#sthash.ntotKd8e.dpuf 
Istighfar, Sebab Kemudahan Rezeki dan Turunnya Hujan 
Feb 19, 2014Muhammad Abduh Tuasikal, MScAmalan4 
Jangan dikira bahwa dengan ucapan yang sederhana saja, rezeki mudah datang dan hujan 
mudah Allah turunkan. Ucapan yang sederhana tersebut adalah ucapan istighfar. Dengan 
memohon ampun pada Allah dan tinggalkan maksiat, niscaya pintu rezeki akan terbuka dan 
hujan pun akan diturunkan dengan deras. 
Ayat inilah yang bisa diambil pelajaran,
فَقلُْتُ اسْتغَْفِرُوا رَبكَُّمْ إِنَّه كَانَ غَفَّارًا ) 01 ( يرُْسِلِ السَّمَاءَ عَلَيْكُمْ مِدْرَارًا ) 00 ( وَيمُْدِدْكُمْ بِأمَْوَالٍ 
) وَبَنِينَ وَيَجْعَلْ لكَُمْ جَنَّاتٍ وَيَجْعَلْ لكَُمْ أَنْهَارًا ) 01 
“Maka aku katakan kepada mereka: ‘Mohonlah ampun kepada Tuhanmu, sesungguhnya Dia 
adalah Maha Pengampun, niscaya Dia akan mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat, dan 
membanyakkan harta dan anak-anakmu, dan mengadakan untukmu kebun-kebun dan 
mengadakan (pula di dalamnya) untukmu sungai-sungai.” (QS. Nuh: 10-12) 
Syaikh As Sa’di rahimahullah mengatakan mengenai ayat di atas, “Tinggalkanlah dosa, 
beristighfarlah pada Allah atas dosa yang kalian perbuat. Sungguh Allah itu Maha 
Pengampun. Dosa yang begitu banyak akan dimaafkan oleh Allah. Maka hendaklah mereka 
segera memohon ampun pada Allah meraih pahala dan hilanglah musibah. Allah pun akan 
memberikan karunia yang disegerakan di dunia dengan istighfar tersebut yaitu akan 
diturunkan hujan dengan deras dari langit, juga akan dikarunia harta dan anak yang 
diharapkan. Begitu pula akan diberi karunia kebun dan sungai di antara kelezatan dunia.” 
(Taisir Al Karimir Rahman, hal. 889). Itulah faedah istighfar dan meninggalkan dosa atau 
maksiat. 
Terdapat sebuah atsar dari Hasan Al Bashri rahimahullah yang menunjukkan bagaimana 
faedah istighfar yang luar biasa. 
أَنَّ رَجُلًً شَكَى إِلَيْهِ الْجَدْب فَقَالَ اِسْتغَْفِرْ اللََّّ ، وَشَكَى إِلَيْهِ آخَر الْفَقْر فَقَالَ اِسْتغَْفِرْ اللََّّ ، وَشَكَى إِلَيْهِ 
آخَر جَفَاف بُسْتَانه ف قَالَ اِسْتغَْفِرْ اللََّّ ، وَشَكَى إِلَيْهِ آخَر عَدَم الْوَلَد فَقَالَ اِسْتغَْفِرْ اللََّّ ، ثُمَّ تَلًَ عَلَيْهِمْ 
هَذِهِ الْْيَة 
“Sesungguhnya seseorang pernah mengadukan kepada Al Hasan tentang musim paceklik 
yang terjadi. Lalu Al Hasan menasehatkan, “Beristigfarlah (mohon ampunlah) kepada Allah”. 
Kemudian orang lain mengadu lagi kepada beliau tentang kemiskinannya. Lalu Al Hasan 
menasehatkan, “Beristigfarlah (mohon ampunlah) kepada Allah”. 
Kemudian orang lain mengadu lagi kepada beliau tentang kekeringan pada lahan (kebunnya). 
Lalu Al Hasan menasehatkan, “Beristigfarlah (mohon ampunlah) kepada Allah”. 
Kemudian orang lain mengadu lagi kepada beliau karena sampai waktu itu belum memiliki 
anak. Lalu Al Hasan menasehatkan, “Beristigfarlah (mohon ampunlah) kepada Allah”. 
Kemudian setelah itu Al Hasan Al Bashri membacakan surat Nuh di atas. (Riwayat ini 
disebutkan oleh Al Hafidz Ibnu Hajar di Fathul Bari, 11: 98) 
Juga dapat kita lihat dari perkataan sahabat mulia Umar bin Al Khottob berikut. 
Dari Asy Sya’bi, ia berkata, “’Umar bin Al Khottob radhiyallahu ‘anhu suatu saat meminta 
diturunkannya hujan, namun beliau tidak menambah istighfar hingga beliau kembali, lalu ada 
yang mengatakan padanya, ”Kami tidak melihatmu meminta hujan.” ‘Umar pun mengatakan, 
“Aku sebenarnya sudah meminta diturunkannya hujan dari langit”. Kemudian ‘Umar 
membaca ayat, 
اسْتغَْفِرُوا رَبكَُّمْ إِنَّه كَانَ غَفَّارًا, يرُْسِلِ السَّمَاءَ عَلَيْكُمْ مِدْرَارًا 
“Mohonlah ampun kepada Tuhanmu, sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun, niscaya 
Dia akan mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat” 
Umar pun lantas mengatakan, 
وَيَا قَوْمِ اسْتغَْفِرُوا رَبكَُّمْ ثُمَّ تُوبُوا إِلَيْهِ يرُْسِلِ السَّمَاءَ عَلَيْكُمْ مِدْرَارًا
“Wahai kaumku, mintalah ampun kepada Rabb kalian. Kemudian bertaubatlah kepada-Nya, 
niscaya Dia akan menurunkan pada kalian hujan lebat dari langit.” (HR. Al Baihaqi 3: 352) 
Ketika menjelaskan surat Nuh di atas, Ibnu Katsir rahimahullah mengatakan, “Jika kalian 
meminta ampun (beristigfar) kepada Allah dan mentaati-Nya, niscaya kalian akan 
mendapatkan banyak rizki, akan diberi keberkahan hujan dari langit, juga kalian akan diberi 
keberkahan dari tanah dengan ditumbuhkannya berbagai tanaman, dilimpahkannya air susu, 
dilapangkannyaharta, serta dikaruniakan anak dan keturunan. Di samping itu, Allah juga akan 
memberikan pada kalian kebun-kebun dengan berbagai buah yang di tengah-tengahnya akan 
dialirkan sungai-sungai.” (Tafsir Al Qur’an Al ‘Azhim, 7: 388) 
Mengenai ayat di atas, Ibnu Katsir juga mengatakan, “Maksud ayat niscaya Dia akan 
mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat, yaitu Allah akan menurunkan hujan dengan 
ucapan istighfar tersebut. Oleh karenanya, dianjurkan ketika shalat istisqa’ (shalat minta 
hujan) untuk membaca surat Nuh ini.” (Idem, 7: 387) 
Jadi, dengan istighfar dan meninggalkan dosa, musibah akan terangkat, datang kemudahan 
rezeki, dan mudah hujan untuk turun. 
Semoga Allah memberi taufik untuk terus memperbanyak istighfar. 
— 
Disusun saat Allah menyapu abu vulkanik dengan karunia hujan @ Pesantren Darush 
Sholihin, Panggang, Gunungkidul, 19 Rabi’uts Tsani 1435 H 
Akhukum fillah: Muhammad Abduh Tuasikal

More Related Content

What's hot

What's hot (20)

128129370 agama-islam-taubat
128129370 agama-islam-taubat128129370 agama-islam-taubat
128129370 agama-islam-taubat
 
Powerpoint taubat dan istighfar
Powerpoint taubat dan istighfarPowerpoint taubat dan istighfar
Powerpoint taubat dan istighfar
 
Tuntutan taubat
Tuntutan taubatTuntutan taubat
Tuntutan taubat
 
Taubat
TaubatTaubat
Taubat
 
Aqidah dosa pahala dan balasan
Aqidah dosa pahala dan balasanAqidah dosa pahala dan balasan
Aqidah dosa pahala dan balasan
 
Kedahsyatan Istighfar
Kedahsyatan IstighfarKedahsyatan Istighfar
Kedahsyatan Istighfar
 
Makalah pai kelas 1 a
Makalah pai kelas 1 aMakalah pai kelas 1 a
Makalah pai kelas 1 a
 
Panduan umroh
Panduan umrohPanduan umroh
Panduan umroh
 
Makalah pai kelas 1 a
Makalah pai kelas 1 aMakalah pai kelas 1 a
Makalah pai kelas 1 a
 
Taubat, Mata kuliah Akhlak Tasawuf
Taubat, Mata kuliah Akhlak TasawufTaubat, Mata kuliah Akhlak Tasawuf
Taubat, Mata kuliah Akhlak Tasawuf
 
Keutamaan Puasa dan Ramadhan
Keutamaan Puasa dan RamadhanKeutamaan Puasa dan Ramadhan
Keutamaan Puasa dan Ramadhan
 
Raja dan-taubat-group-3-class-xia-3
Raja dan-taubat-group-3-class-xia-3Raja dan-taubat-group-3-class-xia-3
Raja dan-taubat-group-3-class-xia-3
 
Sakitmu Menyelamatkanmu
Sakitmu MenyelamatkanmuSakitmu Menyelamatkanmu
Sakitmu Menyelamatkanmu
 
Kumpulan doa umroh
Kumpulan doa umrohKumpulan doa umroh
Kumpulan doa umroh
 
Shalat taubat
Shalat taubatShalat taubat
Shalat taubat
 
Makalah tentang taubat nasuha(pdf)
Makalah tentang taubat nasuha(pdf)Makalah tentang taubat nasuha(pdf)
Makalah tentang taubat nasuha(pdf)
 
Menjadikan dunia ladang ahkirat
Menjadikan dunia ladang ahkiratMenjadikan dunia ladang ahkirat
Menjadikan dunia ladang ahkirat
 
Bacaan sholat
Bacaan sholatBacaan sholat
Bacaan sholat
 
Taubat_PAI 2010
Taubat_PAI 2010Taubat_PAI 2010
Taubat_PAI 2010
 
Pesona Kenikmatan Surga
Pesona Kenikmatan SurgaPesona Kenikmatan Surga
Pesona Kenikmatan Surga
 

Viewers also liked

Ism3004presentation
Ism3004presentationIsm3004presentation
Ism3004presentationAlex Witt
 
Jilid 3 (Revisi 2013) - 10 Dosa Besar - Tausiyah Ustad Yusuf Mansur
Jilid 3 (Revisi 2013) - 10 Dosa Besar - Tausiyah Ustad Yusuf Mansur Jilid 3 (Revisi 2013) - 10 Dosa Besar - Tausiyah Ustad Yusuf Mansur
Jilid 3 (Revisi 2013) - 10 Dosa Besar - Tausiyah Ustad Yusuf Mansur 10 Dosa Besar
 
Teamwork in the Workplace
Teamwork in the WorkplaceTeamwork in the Workplace
Teamwork in the WorkplaceAlex Witt
 
Zikir membangkitkan kekuatan bashirah
Zikir membangkitkan kekuatan bashirah Zikir membangkitkan kekuatan bashirah
Zikir membangkitkan kekuatan bashirah Erman Hidayat
 
Team work presentation
Team work presentationTeam work presentation
Team work presentationNasrin Tayyab
 
Follow upsystem
Follow upsystemFollow upsystem
Follow upsystemalroche
 
Smash hits toc analysis
Smash hits toc analysisSmash hits toc analysis
Smash hits toc analysisjessiekeegan
 
2013 ACODE Learning Technologies Leadership Institute presentation
2013 ACODE Learning Technologies Leadership Institute presentation2013 ACODE Learning Technologies Leadership Institute presentation
2013 ACODE Learning Technologies Leadership Institute presentationShirley Alexander
 
10 號 王念庭
10 號 王念庭10 號 王念庭
10 號 王念庭輝 哲
 
Slovak consular services in Glasgow 12 and 13 June 2014
Slovak consular services in Glasgow 12 and 13 June 2014Slovak consular services in Glasgow 12 and 13 June 2014
Slovak consular services in Glasgow 12 and 13 June 2014konzulatNYC
 
Damon compania v hapag lloyd international
Damon compania v hapag lloyd internationalDamon compania v hapag lloyd international
Damon compania v hapag lloyd internationalAzrie Johari
 
Tips for Muslims Entrepreneurs 1
Tips for Muslims Entrepreneurs 1Tips for Muslims Entrepreneurs 1
Tips for Muslims Entrepreneurs 1Hasnul Sulaiman
 
Testing Fuse Fabric with Pax Exam
Testing Fuse Fabric with Pax ExamTesting Fuse Fabric with Pax Exam
Testing Fuse Fabric with Pax ExamHenryk Konsek
 
寶島漫波
寶島漫波寶島漫波
寶島漫波輝 哲
 

Viewers also liked (20)

Ism3004presentation
Ism3004presentationIsm3004presentation
Ism3004presentation
 
Power of istighfar
Power of istighfarPower of istighfar
Power of istighfar
 
Jilid 3 (Revisi 2013) - 10 Dosa Besar - Tausiyah Ustad Yusuf Mansur
Jilid 3 (Revisi 2013) - 10 Dosa Besar - Tausiyah Ustad Yusuf Mansur Jilid 3 (Revisi 2013) - 10 Dosa Besar - Tausiyah Ustad Yusuf Mansur
Jilid 3 (Revisi 2013) - 10 Dosa Besar - Tausiyah Ustad Yusuf Mansur
 
Teamwork in the Workplace
Teamwork in the WorkplaceTeamwork in the Workplace
Teamwork in the Workplace
 
Zikir membangkitkan kekuatan bashirah
Zikir membangkitkan kekuatan bashirah Zikir membangkitkan kekuatan bashirah
Zikir membangkitkan kekuatan bashirah
 
Team work presentation
Team work presentationTeam work presentation
Team work presentation
 
1. lipid
1. lipid1. lipid
1. lipid
 
Smash hits
Smash hitsSmash hits
Smash hits
 
Follow upsystem
Follow upsystemFollow upsystem
Follow upsystem
 
Smash hits toc analysis
Smash hits toc analysisSmash hits toc analysis
Smash hits toc analysis
 
What is the purpose of life
What is the purpose of lifeWhat is the purpose of life
What is the purpose of life
 
2013 ACODE Learning Technologies Leadership Institute presentation
2013 ACODE Learning Technologies Leadership Institute presentation2013 ACODE Learning Technologies Leadership Institute presentation
2013 ACODE Learning Technologies Leadership Institute presentation
 
10 號 王念庭
10 號 王念庭10 號 王念庭
10 號 王念庭
 
Slovak consular services in Glasgow 12 and 13 June 2014
Slovak consular services in Glasgow 12 and 13 June 2014Slovak consular services in Glasgow 12 and 13 June 2014
Slovak consular services in Glasgow 12 and 13 June 2014
 
Damon compania v hapag lloyd international
Damon compania v hapag lloyd internationalDamon compania v hapag lloyd international
Damon compania v hapag lloyd international
 
Tips for Muslims Entrepreneurs 1
Tips for Muslims Entrepreneurs 1Tips for Muslims Entrepreneurs 1
Tips for Muslims Entrepreneurs 1
 
Testing Fuse Fabric with Pax Exam
Testing Fuse Fabric with Pax ExamTesting Fuse Fabric with Pax Exam
Testing Fuse Fabric with Pax Exam
 
Rph mari
Rph mariRph mari
Rph mari
 
寶島漫波
寶島漫波寶島漫波
寶島漫波
 
NSW Secondary Principals
NSW Secondary PrincipalsNSW Secondary Principals
NSW Secondary Principals
 

Similar to DAHSYATNYA ISTIGHFAR

Similar to DAHSYATNYA ISTIGHFAR (20)

Bab 2 taubat
Bab 2 taubatBab 2 taubat
Bab 2 taubat
 
Taubat
TaubatTaubat
Taubat
 
Shalat taubat
Shalat  taubatShalat  taubat
Shalat taubat
 
Keajaiban istighfar
Keajaiban istighfar Keajaiban istighfar
Keajaiban istighfar
 
Soal jawab taubat nashuha dari dosa
Soal jawab  taubat nashuha dari dosaSoal jawab  taubat nashuha dari dosa
Soal jawab taubat nashuha dari dosa
 
Istighfar
IstighfarIstighfar
Istighfar
 
Keajaibanistighfar 120913210030-phpapp01
Keajaibanistighfar 120913210030-phpapp01Keajaibanistighfar 120913210030-phpapp01
Keajaibanistighfar 120913210030-phpapp01
 
Bagaimana kita tahu taubat kita diterima Allah?
Bagaimana kita tahu taubat kita diterima Allah?Bagaimana kita tahu taubat kita diterima Allah?
Bagaimana kita tahu taubat kita diterima Allah?
 
syarat agar Taubat kita diterima allah.ppt
syarat agar Taubat kita diterima allah.pptsyarat agar Taubat kita diterima allah.ppt
syarat agar Taubat kita diterima allah.ppt
 
Dzikrullah
DzikrullahDzikrullah
Dzikrullah
 
Ayat ayat bersyukur
Ayat ayat bersyukurAyat ayat bersyukur
Ayat ayat bersyukur
 
Amalan murah rezeki
Amalan murah rezekiAmalan murah rezeki
Amalan murah rezeki
 
Kitab Minhajul Muslim (bab 2 pasal 5)
Kitab Minhajul Muslim  (bab 2 pasal 5)Kitab Minhajul Muslim  (bab 2 pasal 5)
Kitab Minhajul Muslim (bab 2 pasal 5)
 
3 sungai pembersih dosa
3 sungai pembersih dosa3 sungai pembersih dosa
3 sungai pembersih dosa
 
20 amalan murah
20 amalan murah20 amalan murah
20 amalan murah
 
Perasa rukun & sifat pembimbing
Perasa rukun & sifat pembimbingPerasa rukun & sifat pembimbing
Perasa rukun & sifat pembimbing
 
Kitab zikir, doa, tobat dan istigfar
Kitab zikir, doa, tobat dan istigfarKitab zikir, doa, tobat dan istigfar
Kitab zikir, doa, tobat dan istigfar
 
Kitab zikir, doa, tobat dan istigfar
Kitab zikir, doa, tobat dan istigfarKitab zikir, doa, tobat dan istigfar
Kitab zikir, doa, tobat dan istigfar
 
Zikir dan doa
Zikir dan doaZikir dan doa
Zikir dan doa
 
15 kunci rizki dari allah untuk hamba yang beriman
15 kunci rizki dari allah untuk hamba yang beriman15 kunci rizki dari allah untuk hamba yang beriman
15 kunci rizki dari allah untuk hamba yang beriman
 

DAHSYATNYA ISTIGHFAR

  • 1. 25 dahsyatnya istighfar Saif Al Battar Kamis, 16 Jumadil Awwal 1434 H / 28 Maret 2013 11:40 Ilustrasi - 25 dahsyatnya istighfar (Arrahmah.com) – Dizaman yang serba tidak menentu ini ada baiknya kita menjadikan Istighfar sebagai salah satu amalan kita, untuk lebih membuat kita semangat melakukannya berikut uraian manfaat dari ber Istighfar. 1. Menggembirakan Allah Rasulullah bersabda, “Sungguh, Allah lebih gembira dengan taubat hamba-Nya daripada kegembiraan salah seorang dari kalian yang menemukan ontanya yang hilang di padang pasir.” (HR.Bukhari dan Muslim). 2. Dicintai Allah Allah berfirman, “Sesungguhnya Allah mencintai orang-orang yang bertaubat dan mencintai orang-orang yang mensucikan diri.” (QS.al-Baqarah: 222). Rasulullah bersabda, “Orang yang bertaubat adalah kekasih Allah. Orang yang bertaubat atas dosanya, bagaikan orang yang tidak berdosa.”(HR.Ibnu Majah). 3. Dosa-dosanya diampuni Rasulullah bersabda, “Allah telah berkata,’Wahai hamba-hamba-Ku, setiap kalian pasti berdosa kecuali yang Aku jaga. Maka beristighfarlah kalian kepada-Ku, niscaya kalian Aku ampuni. Dan barangsiapa yang meyakini bahwa Aku punya kemampuan untuk mengamouni dosa-dosanya, maka Aku akan mengampuninya dan Aku tidak peduli (beberapa banyak dosanya).” (HR.Ibnu Majah, Tirmidzi). Imam Qatadah berkata,”Al-Qur’an telah menunjukkan penyakit dan obat kalian. Adapun penyakit kalian adalah dosa, dan obat kalian adalah istighfar.” (Kitab Ihya’Ulumiddin: 1/410). 4. Selamat dari api neraka Hudzaifah pernah berkata, “Saya adalah orang yang tajam lidah terhadap keluargaku, Wahai Rasulullah, aku takut kalau lidahku itu menyebabkan ku masuk neraka’. Rasulullah bersabda,’Dimana posisimu terhadap istighfar? Sesungguhnya, aku senantiasa beristighfar kepada Allah sebanyak seratus kali dalam sehari semalam’.” (HR.Nasa’i, Ibnu Majah, al-Hakim dan dishahihkannya). 5. Mendapat balasan surga “Dan (juga) orang-orang yang apabila mengerjakan perbuatan keji atau menganiaya diri sendiri, mereka ingat akan Allah, lalu memohon ampun terhadap dosa-dosa mereka dan siapa lagi yang dapat mengampuni dosa selain Allah? Dan mereka tidak meneruskan perbuatan kejinya itu, sedang mereka mengetahui. Mereka itu balasannya ialah ampunan dari Tuhan mereka dan surga yang didalamnya mengalir sungai-sungai, sedang mereka kekal didalamnya; dan itulah sebaik-baik pahala orang-orang yang beramal.”(QS.Ali’Imran: 135-136). 6. Mengecewakan syetan Sesungguhnya syetan telah berkata,”Demi kemulian-Mu ya Allah, aku terus-menerus akan menggoda hamba-hamba-Mu selagi roh mereka ada dalam badan mereka (masih hidup). Maka Allah menimpalinya,”Dan demi kemuliaan dan keagungan-Ku, Aku senantiasa mengampuni mereka selama mereka memohon ampunan (beristighfar) kepada-Ku.”(HR.Ahmad dan al-Hakim). 7. Membuat syetan putus asa Ali bin Abi thalib pernah didatangi oleh seseorang,”Saya telah melakukan dosa’.’Bertaubatlah kepada Allah, dan jangan kamu ulangi’,kata Ali. Orang itu menjawab,’Saya telah bertaubat, tapi setelah itu saya berdosa lagi’. Ali berkata, ‘Bertaubatlah kepada Allah, dan jangan kamu ulangi’. Orang itu bertanya lagi,’Sampai kapan?’ Ali menjawab,’Sampai syetan berputus asa dan merasa rugi.”(K itab Tanbihul Ghafilin: 73).
  • 2. 8. Meredam azab Allah berfirman,”Dan Allah sekali-kali tidak akan mengazab mereka, sedang kamu berada di antara mereka. Dan tidaklah (pula) Allah akan mengazab mereka, sedang mereka meminta ampun.”(QS.al-Anfal: 33). 9. Mengusir kesedihan Rasulullah bersabda,”Barangsiapa yang senantiasa beristighfar, maka Allah akan memberikan kegembiraan dari setiap kesedihannya, dan kelapangan bagi setiap kesempitannya, dan memberinya rizki dari arah yang tiada disangka-sangka.”(HR.Abu Daud, Ibnu Majah dan Ahmad). 10. Melapangkan kesempitan Rasulullah bersabda,”Barangsiapa yang senantiasa beristighfar, maka Allah akan memberikan kegembiraan dari setiap kesedihannya, dan kelapangan bagi setiap kesempitannya dan memberinya rizki dari arah yang tiada disangka-sangka,”(HR.Abu Daud, Ibnu Majah dan Ahmad). 11. Melancarkan rizki Rasulullah bersabda,”Sesungguhnya seorang hamba bisa tertahan rizkinya karena dosa yang dilakukannya.”(HR.Ahmad, Ibnu Hibban dan Ibnu Majah). 12. Membersihkan hati Rasulullah bersabda,”Apabila seorang mukmin melakukan suatu dosa, maka tercoretlah noda hitam di hatinya. Apabila ia bertaubat, meninggalkannya dan beristighfar, maka bersihlah hatinya.”(HR.Nasa’i, Ibnu Majah, Ibnu Hibban, Tirmidzi). 13. Mengangkat derajatnya disurga Rasulullah bersabda,”Sesungguhnya Allah akan mengangkat derajat seorang hamba di surga. Hamba itu berkata,’Wahai Allah, dari mana saya dapat kemuliaan ini?’ Allah berkata,’Karena istighfar anakmu untukmu’.”(HR.Ahmad dengan sanad hasan). 14. Mengikut sunnah Rosulullah shallalhu ‘alaihi wasallam Abu Hurairah berkata,”Saya telah mendengar Rasulullah bersabda,’Demi Allah, Sesungguhnya aku minta ampun kepada Allah (beristighfar) dan bertaubat kepada- Nya dalam sehari lebih dari tujuh puluh kali’.”(HR.Bukhari). 15. Menjadi sebaik-baik orang yang bersalah Rasulullah bersabda,”Setiap anak Adam pernah bersalah, dan sebaik-baik orang yang bersalah adalah yang segera bertaubat.”(HR.Tirmidzi, Ibnu Majah, al-Hakim). 16. 16.Bersifat sebagai hamba Allah yang sejati Allah berfirman,”Dan Allah Maha Melihat akan hamba-hamba-Nya. (Yaitu) orang-orang yang berdo’a:”Ya Tuhan kami, sesungguhnya kami telah beriman, maka ampunilah segala dosa kami dan peliharalah kami dari siksa neraka,”(yaitu) orang-orang yang sabar, yang benar, yang tetap ta’at, yang menafkahkan hartanya (dijalan Allah), dan yang memohon ampun (beristighfar) di waktu sahur.”(QS.Ali’Imran: 15- 17). 17. Terhindar dari stampel kezhaliman Allah berfirman,”…Barang siapa yang tidak bertaubat, maka mereka itulah orang-orang yang zhalim.”(QS.al-Hujurat: 11). 18. Mudah mendapat anak Allah berfirman,”Maka aku katakan kepada mereka:”Mohonlah ampun (istighfar) kepada Tuhanmu, sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun, niscaya Dia akan mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat, dan memperbanyakkan harta dan anak-anakmu, dan mengadakan untukmu kebun-kebun dan mengadakan (pula didalamnya) untukmu sungai-sungai.” (QS.Nuh: 10-12). 19. Mudah mendapatkan air hujan Ibnu Shabih berkata,”Hasan al-Bashri pernah didatangi seseorang dan mengadu bahwa lahannya tandus, ia berkata, ‘Perbanyaklah istighfar’. Lalu ada orang lain yang mengadu bahwa kebunnya kering, ia berkata, ‘Perbanyaklah istighfar’. Lalu ada orang lain lagi yang mengadu bahwa ia belum punya anak, ia berkata,’Perbanyaklah istighfar’. (Kitab Fathul Bari: 11/98). 20. Bertambah kekuatannya Allah berfirman,”Dan (dia berkata):”Hai kaumku, mohonlah ampun kepada Tuhanmu lalu bertobatlah kepada-Nya, niscaya Dia menurunkan hujan yang sangat deras
  • 3. atasmu, dan Dia akan menambahkan kekuatan kepada kekuatanmu, dan janganlah kamu berpaling dengan berbuat dosa.”(QS.Hud: 52). 21. Bertambah kesejahteraanya Allah berfirman,”Maka aku katakan kepada mereka:”Mohonlah ampun kepada Tuhanmu, sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun, niscaya Dia akan mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat, dan membanyakkan harta dan anak-anakmu, dan mengadakan untukmu kebun-kebun dan mengadakan (pula di dalamnya) untukmu sungai-sungai.”(QS.Nuh: 10-12). 22. Menjadi orang-orang yang beruntung Allah berfirman,”Dan bertaubatlah kamu sekalian kepada Allah, hai orang-orang yang beriman supaya kamu beruntung.”(QS.an-Nur: 31). Aisyah berkata,”Beruntunglah, orang-orang yang menemukan istighfar yang banyak pada setiap lembar catatan harian amal mereka.”(HR.Bukhari). 23. Keburukannya diganti dengan kebaikan Allah berfirman,”Kecuali orang-orang yang bertaubat, beriman dan mengerjakan amal saleh; maka kejahatan mereka diganti Allah dengan kebajikan. Dan adalah Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.”(QS.al-Furqan: 70). “Dan dirikanlah sembahyang itu pada kedua tepi siang (pagi dan petang) dan pada bahagian permulaan daripada malam. Sesungguhnya perbuatan-perbuatan yang baik itu menghapuskan (dosa) perbuatan-perbuatan yang buruk. Itulah peringatan bagi orang-orang yang ingat.”(QS.Hud: 114). 24. Bercitra sebagai orang mukmin Rasulullah bersabda,”Tidak seorangpun dari umatku, yang apabila ia berbuat baik dan ia menyadari bahwa yang diperbuat adalah kebaikan, maka Allah akan membalasnya dengan kebaikan. Dan tidaklah ia melakukan suatu yang tercela, dan ia sadar sepenuhnya bahwa perbuatannya itu salah, lalu ia mohon ampun (beristighfar) kepada Allah, dan hatinya yakin bahwa tiada Tuhan yang bisa mengampuni kecuali Allah, maka dia adalah seorang Mukmin.”(HR.Ahmad). 25. Berkeperibadian sebagai orang bijak Seorang ulama berkata,”Tanda orang yang arif (bijak) itu ada enam. Apabila ia menyebut nama Allah, ia merasa bangga. Apabila menyebut dirinya, ia merasa hina. Apabila memperhatikan ayat-ayat Allah, ia ambil pelajarannya. Apabila muncul keinginan untuk bermaksiat, ia segera mencegahnya. Apabila disebutkan ampunan Allah, ia merasa gembira. Dan apabila mengingat dosanya, ia segera beristighfar.” (Kitab Tanbihul Ghafilin: 67). Wallahu a’lam bish showab.. (artikel Islami/arrahmah.com) - See more at: http://www.arrahmah.com/kajian- islam/25-dahsyatnya-istighfar. html#sthash.ntotKd8e.dpuf Istighfar, Sebab Kemudahan Rezeki dan Turunnya Hujan Feb 19, 2014Muhammad Abduh Tuasikal, MScAmalan4 Jangan dikira bahwa dengan ucapan yang sederhana saja, rezeki mudah datang dan hujan mudah Allah turunkan. Ucapan yang sederhana tersebut adalah ucapan istighfar. Dengan memohon ampun pada Allah dan tinggalkan maksiat, niscaya pintu rezeki akan terbuka dan hujan pun akan diturunkan dengan deras. Ayat inilah yang bisa diambil pelajaran,
  • 4. فَقلُْتُ اسْتغَْفِرُوا رَبكَُّمْ إِنَّه كَانَ غَفَّارًا ) 01 ( يرُْسِلِ السَّمَاءَ عَلَيْكُمْ مِدْرَارًا ) 00 ( وَيمُْدِدْكُمْ بِأمَْوَالٍ ) وَبَنِينَ وَيَجْعَلْ لكَُمْ جَنَّاتٍ وَيَجْعَلْ لكَُمْ أَنْهَارًا ) 01 “Maka aku katakan kepada mereka: ‘Mohonlah ampun kepada Tuhanmu, sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun, niscaya Dia akan mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat, dan membanyakkan harta dan anak-anakmu, dan mengadakan untukmu kebun-kebun dan mengadakan (pula di dalamnya) untukmu sungai-sungai.” (QS. Nuh: 10-12) Syaikh As Sa’di rahimahullah mengatakan mengenai ayat di atas, “Tinggalkanlah dosa, beristighfarlah pada Allah atas dosa yang kalian perbuat. Sungguh Allah itu Maha Pengampun. Dosa yang begitu banyak akan dimaafkan oleh Allah. Maka hendaklah mereka segera memohon ampun pada Allah meraih pahala dan hilanglah musibah. Allah pun akan memberikan karunia yang disegerakan di dunia dengan istighfar tersebut yaitu akan diturunkan hujan dengan deras dari langit, juga akan dikarunia harta dan anak yang diharapkan. Begitu pula akan diberi karunia kebun dan sungai di antara kelezatan dunia.” (Taisir Al Karimir Rahman, hal. 889). Itulah faedah istighfar dan meninggalkan dosa atau maksiat. Terdapat sebuah atsar dari Hasan Al Bashri rahimahullah yang menunjukkan bagaimana faedah istighfar yang luar biasa. أَنَّ رَجُلًً شَكَى إِلَيْهِ الْجَدْب فَقَالَ اِسْتغَْفِرْ اللََّّ ، وَشَكَى إِلَيْهِ آخَر الْفَقْر فَقَالَ اِسْتغَْفِرْ اللََّّ ، وَشَكَى إِلَيْهِ آخَر جَفَاف بُسْتَانه ف قَالَ اِسْتغَْفِرْ اللََّّ ، وَشَكَى إِلَيْهِ آخَر عَدَم الْوَلَد فَقَالَ اِسْتغَْفِرْ اللََّّ ، ثُمَّ تَلًَ عَلَيْهِمْ هَذِهِ الْْيَة “Sesungguhnya seseorang pernah mengadukan kepada Al Hasan tentang musim paceklik yang terjadi. Lalu Al Hasan menasehatkan, “Beristigfarlah (mohon ampunlah) kepada Allah”. Kemudian orang lain mengadu lagi kepada beliau tentang kemiskinannya. Lalu Al Hasan menasehatkan, “Beristigfarlah (mohon ampunlah) kepada Allah”. Kemudian orang lain mengadu lagi kepada beliau tentang kekeringan pada lahan (kebunnya). Lalu Al Hasan menasehatkan, “Beristigfarlah (mohon ampunlah) kepada Allah”. Kemudian orang lain mengadu lagi kepada beliau karena sampai waktu itu belum memiliki anak. Lalu Al Hasan menasehatkan, “Beristigfarlah (mohon ampunlah) kepada Allah”. Kemudian setelah itu Al Hasan Al Bashri membacakan surat Nuh di atas. (Riwayat ini disebutkan oleh Al Hafidz Ibnu Hajar di Fathul Bari, 11: 98) Juga dapat kita lihat dari perkataan sahabat mulia Umar bin Al Khottob berikut. Dari Asy Sya’bi, ia berkata, “’Umar bin Al Khottob radhiyallahu ‘anhu suatu saat meminta diturunkannya hujan, namun beliau tidak menambah istighfar hingga beliau kembali, lalu ada yang mengatakan padanya, ”Kami tidak melihatmu meminta hujan.” ‘Umar pun mengatakan, “Aku sebenarnya sudah meminta diturunkannya hujan dari langit”. Kemudian ‘Umar membaca ayat, اسْتغَْفِرُوا رَبكَُّمْ إِنَّه كَانَ غَفَّارًا, يرُْسِلِ السَّمَاءَ عَلَيْكُمْ مِدْرَارًا “Mohonlah ampun kepada Tuhanmu, sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun, niscaya Dia akan mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat” Umar pun lantas mengatakan, وَيَا قَوْمِ اسْتغَْفِرُوا رَبكَُّمْ ثُمَّ تُوبُوا إِلَيْهِ يرُْسِلِ السَّمَاءَ عَلَيْكُمْ مِدْرَارًا
  • 5. “Wahai kaumku, mintalah ampun kepada Rabb kalian. Kemudian bertaubatlah kepada-Nya, niscaya Dia akan menurunkan pada kalian hujan lebat dari langit.” (HR. Al Baihaqi 3: 352) Ketika menjelaskan surat Nuh di atas, Ibnu Katsir rahimahullah mengatakan, “Jika kalian meminta ampun (beristigfar) kepada Allah dan mentaati-Nya, niscaya kalian akan mendapatkan banyak rizki, akan diberi keberkahan hujan dari langit, juga kalian akan diberi keberkahan dari tanah dengan ditumbuhkannya berbagai tanaman, dilimpahkannya air susu, dilapangkannyaharta, serta dikaruniakan anak dan keturunan. Di samping itu, Allah juga akan memberikan pada kalian kebun-kebun dengan berbagai buah yang di tengah-tengahnya akan dialirkan sungai-sungai.” (Tafsir Al Qur’an Al ‘Azhim, 7: 388) Mengenai ayat di atas, Ibnu Katsir juga mengatakan, “Maksud ayat niscaya Dia akan mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat, yaitu Allah akan menurunkan hujan dengan ucapan istighfar tersebut. Oleh karenanya, dianjurkan ketika shalat istisqa’ (shalat minta hujan) untuk membaca surat Nuh ini.” (Idem, 7: 387) Jadi, dengan istighfar dan meninggalkan dosa, musibah akan terangkat, datang kemudahan rezeki, dan mudah hujan untuk turun. Semoga Allah memberi taufik untuk terus memperbanyak istighfar. — Disusun saat Allah menyapu abu vulkanik dengan karunia hujan @ Pesantren Darush Sholihin, Panggang, Gunungkidul, 19 Rabi’uts Tsani 1435 H Akhukum fillah: Muhammad Abduh Tuasikal