SlideShare a Scribd company logo
34
PENGELOLAAN ZAKAT OLEH BADAN AMIL ZAKAT DAERAH
KABUPATEN / KOTA SE DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA
(Studi terhadap Implementasi Undang-Undang No.38 Tahun 1999
Tentang Pengelolaan Zakat)
Oleh : M. Sularno
Abstract
This research is aimed to analyze the management of zakah conducted by Regional Zakah
Organization or Badan Amil Zakat Daerah (abbreviated BAZDA) in Yogyakarta Special
Province. Management of zakah by BAZDA is evaluated to meet the legal requirements of
Act No. 38 of 1999 on Management of Zakah and Ministry of Religion Affairs Decree No
373 of 2003 on Implementation of Management of Zakah Act. The result indicates that
BAZDAs in Yogyakarta Special Province have fulfilled the above laws in institutional
organizing, administration, collecting, distributing, and utilizing the benefit of zakah. At
some point, some weaknesses arise mainly in the fact that the member of organizations does
his job additional one, the lack of standardized reward system, the lack of board of controller
and permanent office, a very limited muzakki awareness on BAZDAs as zakah
organizations so that they pay directly to mustahiq, .and the lack of zakah regulation.
Keywords : Badan Amil Zakat Daerah, Undang-undang Pengelolaan Zakat,
Pengumpulan zakat, dan distribusi zakat.
I. Pendahuluan
Salah satu aspek ajaran Islam yang potensial menjadi instrumen pemberdayaan
ummat dan pengentasan kemiskinan, serta menjadi simbol harmonisnya hubungan
sesama manusia adalah zakat, apabila dikelola secara profesional dengan menerapkan
prinsip manajemen yang baik dan mengambil inspirasi dari praktik Rasulullah dan
ummat Islam pada era keemasannya dulu, zakat benar- benar akan menjadi solusi atas
berbagai problema ummat.
Untuk itulah negara RI memandang perlu untuk menerbitkan Undang-
undang Nomor 38 Tahun 1999 Tentang Pengelolaan Zakat yang melilputi kegiatan :
perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengawasan terhadap pengumpulan
dan pendistribusian, serta pendayagunaan zakat1.

Dosen Tetap Prodi Hukum Islam FIAI UII. Yogyakarta. Email: m_sularno@yahoo.co.id
1
Undang-undang Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 1999 Tentang Pengelolaan Zakat,
Pasal 1.
M. Sularno: Pengelolaan Zakat…
35Volume IV, No. 1, Juli 2010
Institusi zakat semacam Badan Amil Zakat dan Lembaga Amil Zakat sejatinya
telah lama dikenal oleh masyarakat, namun jumlah Badan Amil Zakat dan Lembaga
Amil Zakat yang memiliki kualifikasi unggul dan menunjukkan kiprahnya secara
optimal masih relatif sedikit, diantara faktor penyebabnya adalah : sumber daya
pengelolanya yang kurang total dalam melaksanakan tugas dan kewenangannya,
sosialisasi tentang wajibnya zakat dan undang-undang zakat yang kurang merata, dan
lain sebagainya. Dalam penjelasan umum Undang-Undang Pengelolaan Zakat
disebutkan bahwa tujuan utama dibentuknya badan pengelola zakat (BAZ atau LAZ) di
Indonesia setidaknya ada tiga; yaitu : (1) untuk meningkatkan kesadaran masyarakat ,
(2) untuk meninkatkan fungsi dan peranan pranata keagamaan dalam upaya
mewujudkan kesejahteraan masyarakat dan keadilan sosial , (3) untuk meningkatkan
hasil dan daya guna zakat2
.
Dari tujuan dibentuknya undang-undang pengelolaan zakat ketiga di atas
perlu dipahami bahwa pengelolaan zakat oleh setiap lembaga pengelola semestinya
diarahkan dapat bersifat produktif, misalnya pendistribusian dana zakat kepada
mustahiq diwujudkan dalam bentuk modal kerja, namun dalam realita di lapangan
memang cukup sulit lembaga- lembaga zakat mampu mewujudkan kebijakan ini.
II. Rumusan Masalah
Bertolak dari diskripsi yang terpapar dalam latar belakang masalah di atas,
dapat dirumuskan pokok permasalahan penelitian sebagai berikut :
A. Bagaimanakah Badan Amil Zakat Daerah Kabupaten / Kota di Daerah
Istimewa Yogyakarta mengimplementasikan Undang-Undang RI Nomor 38
Tahun 1999 Tentang Pengelolaan Zakat, terkait dengan proses
pengorganisasian, pengumpulan dan pendistribusian, serta pendayagunaan
zakat yang berjalan selama ini ?
B. Apakah kendala yang dihadapi oleh Badan Amil Zakat Daerah Kabupaten /
Kota di Daerah Istimewa Yogyakarta dalam mengimplementasikan Undang-
Undang RI tentang Pengelolaan Zakat ?
III. Metode Penelitian
A. Subyek Penelitian
1. Populasi
Populasi dari penelitian ini adalah segenap pengurus pelaksana Badan
Amil Zakat Daerah Kabupaten / Kota se Daerah Istimewa Yogyakarta
yang berjumlah 100 orang.
2. Sampel
2
Ibid
M. Sularno: Pengelolaan Zakat…
36
Sampel dalam penelitian ini ditentukan dengan teknik Purposif random
sampling , ha ini mengingat bahwa populasi bersifat homogen. Proporsi
yang diambil sampelnya sebesar 50 % dari 100 orang, yakni 50 orang,
dan dari 50 orang yang tersebar di lima kabupaten / kota itu diambil dari
tiga kabupaten / kota, yaitu : Kabupaten Sleman, Kota Yogyakarta, dan
Kabupaten Bantul.
B. Sifat Penelitian
Penelitian ini bersifat deskriptif- kualitatif , artinya penelitian ini berusaha
memebrikan gambaran tentang implementasi pengelolaan zakat oleh Bazda
Kabupaten / Kota di DIY serta kendala yang dihadapinya, yang dipaparkan
berdasarkan hasil olah data yang diperoleh.
C. Teknik Pengumpulan Data
Data- data penelitian dihimpun melalui teknik dokumentasi dan wawancara.
D. Teknik Analisis Data
Dalam penelitian ini digunakan teknin analisis data Analisis interaktif ,
yakni terdiri dari tiga tahap : reduksi data, penyajian data, dan verifikasi /
penarikan kesimpulan, sebagai suatu proses yang saling berkaitan ; pada saat
sebelum, selama, dan setelah pengumpulan data3
.
IV. Zakat dan Undang- Undang RI No. 38 Tahun 1999 Tentang
Pengelolaan Zakat
A. Sekilas tentang Zakat
Zakat adalah bagian tertentu dari harta benda yang diwajibkan Allah
untuk diberikan kepada sejumlah orang yang berhak menerimanya4
. Zakat
dapat pula diartikan sebagai pengambilan sebagian harta daari orang Islam yang
mencukupi nisab untuk kesejahteraan orang Islam yang berhak.
Zakat merupakan sendi pokok ajaran Islam, sebagai salah satu rukun
/ pilar Islam, yang diwajibkan agama bagi setiap muslim yang memenuhi
persyaratan. Ia termasuk ibadah maliyyah yang menjadi instrumen penting
dalam pemberdayaan ekonomi ummat, sekaligus sebagai simbol harmonisnya
hubungan antara sesama muslim.
Dalam berbagai hadis nabi diungkapkan bahwa zakat merupakan
ma’lum min al-din bi al-darurah. Di dalam Al-Qur’an terdapat tidak kurang
dari 27 tempat yang mensejajarkan kewajiban salat dengan kewajiban zakat
dalam berbagai bentuk kata5
. Hal ini menunjukkan betapa vitalnya zakat,
3
Idrus, Muhammad. (2007), Metode Penelitian Ilmu-Ilmu Sosial, UII Press : Yogyakarta, hal.
180
4
Shihab, Quraish, dalam Ismuha (edt), (1992), Filsafat Hukum Islam , Bumi Aksara, Jkt,
hal. 187. Tirtosudiro,(1992), Zakat dan Pajak, BRP, Jkt, hal. 159.
5
Qardawi, Yusuf, (1999), Fiqih Zakat , Mizan, Bandung, hal. 42.
M. Sularno: Pengelolaan Zakat…
37Volume IV, No. 1, Juli 2010
lantaran hikmah dan manfaatnya yang amat strategis. Wahbah Zuhaili
menjelaskan hikmah tersebut sebagai berikut:
1. Menjaga harta orang- orang kaya dari incaran tangan penjahat
2. Memotivasi orang-orang fakir (dan mustahiq lainnya) untuk lebih giat
bekerja memenuhi kebutuhannya
3. Menyucikan jiwa dari sifat kikir dan mendidik sifat kedermawanan
4. Sebagai ungkapan rasa syukur kepada Allah atas ni’mat yang telah
diberikanNya6
Beberapa ayat tentang zakat dalam Al-qur’an , perintah menunaikannya
dijadikan satu nafas dengan perintah mendirikan salat, selanjutnya diringi
dengan perintah lain atau penjelasan mengenai apa sasaran yang akan diraih
bagi para pengamalnya7
. Selain didasarkan pada dalil-dalil Al-Qur’an dan Al-
Sunnah, syari’at zakat dilandasi pula oleh dalil lain, misalnya dalil logka, yakni :
(1) istikhlaf (sebagai khalifah Allah di muka bumi logis jika manusia yang
memiliki harta cukup nisab mengeluarkan sebagiannya untuk kepentingan
mustahiq), (2) solidaritas sosial, (3) persaudaraan, (4) keadilan, dan lain-lain8.
Secara garis besar, zakat dapat diklasifikasi menjadi dua, yaitu, pertama:
zakat mal (harta), yang menurut UU. Pengelolaan Zakat meliputi :
(a) Emas, perak, dan uang,(b) Perdagangan dan perusahaan, (c). Hasil
pertanian, perkebunan, dan perikanan, (d) Hasil pertambangan, (e)
Hasil peternakan, (f) Hasil pendapatan dan jasa, (g) Rikaz (harta
temuan).
Kedua : zakat fitrah / zakat al-Nafs, yakni zakat yang ditunaikan
berkaitan dengan ibadah puasa ramadan atau sebagai syarat diterimanya
ibadah puasa ramadan. Zakat ini dibebankan kepada setiap pribadi
muslim, berupa makanan pokok, sebesar satu sa’ (minimal setara dengan
2,5 kg).
B. Sekilas tentang Undang-Undang Pengelolaan Zakat
Produk perundang-undangan RI bernomor 38 tahun 1999 tentang
Pengelolaan Zakat disyahkan oleh Presiden Republik Indonesia Bacharuddin
Jusuf Habibie pada tanggal 23 September 1999, berdasarkan pertimbangan
antara lain, bahwa upaya penyempurnaan sistem pengelolaan zakat perlu terus
ditingkatkan agar pelaksanaan zakat lebih berhasil guna dan berdaya guna serta
dapat dipertanggung jawabkan, dan oleh sebab itulah perlu dibentuk undang-
undang tentang Pengelolaan Zakat.
6
Zuhaili, Wahbah, (tt), Al-Fiqh al-Islami wa Adillatuhu, Dar al-Fikr, Beirut, hal. 155.
7
Darajat, Zakiah, (1993), Zakat Pembersih Harta dan Jiwa, YPI Ruhama, Jakarta, hal. 11
8
Shihab, Qurish, dalam Ibadah dan Akhlaq Dalam Islam, (1998), UII Press, Yogyakarta, hal. 61-
62.
M. Sularno: Pengelolaan Zakat…
38
Undang-undang ini berisi 10 bab, 25 pasal, meliputi : ketentuan
umum, pengumpulan zakat, pendayagunaan zakat, pengawasan, ketentuan-
ketentuan lai, ketentuan peralihan, dan ketentuan penutup. Untuk
melaksanakan undang-undang ini, telah diterbitkan Keputusan Menteri Agama
RI nomor 373 Tahun 2003 tentang Pelaksanaan Undang-undang No 38 tahun
1999 tentang Pengelolaan Zakat. Kepmenag ini berisi tujuh bab, 32 pasal,
meliputi : ketentuan umum, susunan organisasi dan tata kerja Badan Amil
Zakat, pengukuhan Lembaga Amil Zakat, lingkup kewenangan Pengumpulan
Zakat, Persyaratan dan prosedur Pendayagunaan Hasil Pengumpulan Zakat,
pelaporan, dan ketentuan Penutup. Sebagai konsekuensi terbitnya Kepmenag
ini, di setiap kabupaten /kota (termasuk di Daerah Istimewa Yogyakarta) telah
dibentuk Badan Amil Zakat Daerah Kabupaten / Kota.
V. Hasil Penelitian dan Pembahasannya
Badan Amil Zakat Daerah di Propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta merupakan
lembaga resmi yang dibentuk oleh pemerintah daera kabupaten / kota dengan
melibatkan unsur masyarakat ( tokoh muslim yang dipandang memiliki kompetensi
dan perhatian dalam bidang pengelolaan zakat), guna menunaikan tugas pengelolaan
zakat di daerahnya.
A. Pengorganisasian Bazda
Dari hasil wawancara peneliti terhadap segenap responden di tiga
kabupaten / kota (Sleman, Bantul, dan Kota Yogyakarta), perihal dasar hukum
pembentukan Bazda, 99 % responden menjawab : Undang-Undang No 38
tahun 1999 tentang Pengelolaan Zakat dan Keputusan Menteri Agama RI
tentang Petunjuk Pelaksanaan atas UU. Pengelolaan Zakat, memang ada
sebagian kecil responden yang menambahkan bahwa dasar hukum
pembentuakan Bazda juga berupa Al-Qur’an dan Al-Sunnah. Hasil ini
menunjukkan bahwa di seluruh pemerintah kabupaten/ kota di DIY
mengetahui dan mengindahlkan amanat undang-undang dan kepmenag,
berarti pula sosialisasi tentang UU. Zakat dan petunjuk pelaksaannya kepada
pemerintah dan pengurus Bazda cukup berhasil.
Mengenai unsur-unsur yang direkruit sebagai pengurus Bazda, hasil
penelitian menunjukkan 84 % responden menjawab ada tiga unsur, yakni : (a)
unsur pemerintah, (b) unsur ormas Islam, (c) unsur tokoh agama Islam,
sedangkan yang menjawab rekruiting pengurus hanya dari unsur pemerintah
dan tokoh masyarakat Islam berjumlah 4 %, adapun sisanya menjawab bahwa
kepengurusan Bazda tidak harus ditentukan dari unsurn masyarakat manapun.
Jawaban responden dalam penelitian ini menunjukkan bahwa dalam
merekruit pengurus Bazda secara umum ada kesesuaian dengan Undang-
undang Zakat, dalam penjelasan undang-undang disebutkan bahwa yang
M. Sularno: Pengelolaan Zakat…
39Volume IV, No. 1, Juli 2010
dimaksud unsur masyarakat adalah para ulama, kaum cendikia muslim dan
tokoh masyarakat setempat.
Dalam hal intensitas rapat pengurus, terdapat keragaman di antara tiga
Bazda; Sleman mengadakan rapat setiap tiga bulan, kota Yogyakarta setiap enam
bulan sekali, dan Bantul menyelenggarakan rapatnya setiap bulan sekali. Perihal
pembentukan Unit Pengumpul Zakat, ternyata diperoleh data bahwa hanya
Bazda Sleman dan Bantul yang telah melaksanakannya. Selanjutnya mengenai
pengangkatan pegawai khusus yang menangani pengelolaan zakat dan kantor
BAZ yang bersifat definitif, ketiga lembaga BAZ belum memelikinya. Di
samping itu, mengenai honorarium bagi para pengurus, terjadi keragaman;
pengurus Baz Bantul hanya menerima honorarium ketika diadakan rapat, yang
sumbernya berasal dari Pemerintah Daerah, Pengurus Baz Sleman menerima
honorarium tahunan yang bersumber dari Pemda dan 2,5 % dari dana zakat
(sebagai amil zakat), sedangkan Kota Yogyakarta mendapatkan honorarium dari
dana zakat yang terkumpul sebesar 5 %.
Berangkat dari data- data pengorganisasian Baz di atas mencerminkan
bahwa aspek pengorganisasian Baz masih kurang optimal; rekruitmen
pelaksana operasional masih bersifat sambilan, perkantoran masih
menumpang, organ pelengkapnya masih kurang.
B. Pengumpulan Zakat
Perihal sumber dana zakat berasal dari kelompok muzaki mana saja,
mayoritas BAZ di DIY mengambil kebijakan memprioritaskan pada Pegawai
Negeri Sipil di kabupaten / kota setempat, jawaban responden dalam kaitan
ini mencapai 93%. Sebagian kecil responden menambahkan bahwa telah ada
upaya untuk menjaring dana zakat dari luar PNS, namun banyak menjumpai
kendala.
Tentang regulasi (kebijakan) Pemerintah Daerah Kabupaten/ Kota
untuk memaksimalkan hasil pengumpulan zakat, data penelitian
menunjukkan bahwa baru kabupaten Sleman dan Bantul yang telah
mengeluarkan kebijakan tertulis berupa surat edaran Bupati untuk
mengumpulkan dana zakat dari PNS, sementara kota Yogyakarta belum.
Kebijakan mengenai sosialisasi Fiqih Zakat, Undang- Undang Zakat, dan
Edaran Bupati telah dilakukan namun juga percepatan dan pemerataannya
kurang, hal ini terlihat dari baru 5 sampai 10 kali sosialisasi jika direrata dari
tiga kabupaten / kota, padahal Baz telah cukup lama dibentuk, dan undang-
undang zakat telah berusia hampir 10 tahun.
Dengan kondisi seperti tersebut di atas, kiranya turut menjadi
penyebab kurangnya tras dari masyarakat PNS dan belum optimalnya hasil
M. Sularno: Pengelolaan Zakat…
40
pengumpulan dana zakat. Berikut ini penelusuran dokumentasi pengumpulan
zakat di tiga kabupaten / kota :
Bantul Sleman Yogyakarta
Th. 2004 : Rp. 27.506.745 Th. 2004 : Rp. 176.453.545. Th 2004 : Rp. 97.675.500
Th. 2005 : Rp. 71.790.050 Th. 2005 : Rp. 190.507.870. Th.2005 : Rp.100.055.545
Th.2006 : Rp. 47.810.650 Th.2006 : Rp.289.530.585. Th.2006: Rp.140.000.000
Th.2007: Rp. 63.540.730. Th.2007 : Rp. 804.439.369. Th.2007: Rp.205.280.000
C. Pendistribusian zakat
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dana zakat yang telah
terkumpul, oleh pengurus Baz dilakukan pendistribusian, ketiga lemabga Baz
kabupaten dan kota di Daerah Istimewa Yogyakarta mendahulauinya dengan
mekanisme rapat yang khusus digelar untuk mengatur pendistribusian zakat;
di Sleman dilaksanakan setiap tiga bulan, di Bantul tidak menjadwalkan secara
rutin, dan di Kota Yogyakarta dilakukan setiap enam bulan.
Undang-Undang Pengelolaan Zakat maupun Kepmenag memang
tidak mengatur secara khusus tentang frekuensi pendistribusian zakat kepada
para mustahiq. Kebijakan pendistribusian berpulang pada aturan main yang
dibakukan oleh setiap Badan Amil Zakat masing- masing, sesuai Anggaran
Dasar dan Anggaran Rumah Tangga yang berlaku.
Mengenai sasaran penerima (mustahiq) zakat , pada umumnya Bazda
di tiga kabupaten / kota mendasarkan pada ketentuan Al-Qur’an (surat al-
Taubah ayat 60), yakni diarahkan kepada asnaf / kelompok delapan , namun
juga dengan mempertimbangkan kondisi obyektif, sebab tidak semua daerah
memiliki delapan asnaf tersebut. Di semua kabupaten / kota menempatkan
kelompok fakir dan miskin dalam kelompok yang memperoleh prosentase
terbesar, antara 30 % sd 60 %.
Perihal distribusi dana zakat yang bersifat produktif, pernah
diupayakan di kabupaten Sleman dan Bantul, yakni diwujudkan dalam
bentuk modal kerja dan diberikan pengarahan tentang pemanfaatannya, serta
dilakukan pendampingan bekerjasama dengan pengurus ta’mir masjid, namun
dalam pelaksaannya kurang sauai dengan harapan9
. Memang jika mengacu
pada pasal 12 dan 13 UU.Pengelolaan Zakat, pendayagunaan zakat ke hal
yang produktif bukanlah keharusan bagi Bazda, untuk hal- hal yang bersifat
konsumtif tetap diperbolehkan, akan tetapi ke depan seharusnya diupayakan
lebih sungguh-sungguh agar bersifat produktif, sehingga diharapkan mustahiq
tahun ini berubah menjadi muzaki pada tahun mendatang.
Sebagai wujud pertanggung jawaban atas kinerja Bazda kepada
pemerintah dan publik, utamanya segenap muzaki, peneliti memperoleh data
9
Wawancara dengan Drs.H.Bambang Maryanto, tg 5 Maret 2009.
M. Sularno: Pengelolaan Zakat…
41Volume IV, No. 1, Juli 2010
bahwa semua lembaga Bazda di tiga kabupaten / kota melakukan pelaporan
tentang hasil pengumpulan dan pendistribusian zakat satu kali dalam setahun,
dan laporan tersebut untuk Sleman dan Bantul diaudit secara internal oleh
pengawas, sementara untuk kota Yogyakarta, belum dilakukannya. Laporan
tersebut juga disosialisasikan kepada berbagai instansi supaya dapat dibaca dan
direspon oleh segenap muzaki (PNS).
Pelaporan hasil pengumpulan dan distribusi zakat merupakan amanat
Kepmenag yang apabila Bazda sengaja melakukan penyimpangan akan
beardampak sanksi dan idealnya dilakukan setiap triwulan, agar tras
(kepercayaan) muzaki semakin tinggi, apalagi jika senantiasa diaudit secara
ketat. Namun dalam sisi ini kiranya di Daerah Istimewa Yogyakarta masih
perlu meningkatkannya.
D. Kendala yang dihadapi oleh Bazda
Dari hasil penelitian diketahui bahwa Badan Amil Zakat Daerah di
DIY mengalami kendala dalam menunaikan tugas pengelolaan zakat di
daerahnya, sehingga kinerja Bazda menjadi kurang maksimal. Secara garis
besar kendala itu dapat dibagi menjadi dua, yakni : kendala internal (dari
dalam organisasi Bazda sendiri), dan kendala eksternal ( dari luar organisasi) .
1. Kendala Internal
a. Kinerja pengurus kurang maksimal, lantaran kegiatan di Bazda hanya
bersifat kerja sampingan, intensitas pertemuan pengurus pun kurang
memadai.
b. Pengurus belum mendapatkan reward (honorarium) yang layak dan
bersumber dari APBD, umumnya sekedar berupa uang transport dan
Tunjangan Hari Raya.
c. Belum adanya tenaga dan perkantoran yang spesifik dan definitif
untuk Bazda, kecuali Bazda Bantul yang telah memiliki kantor
khusus.
2. Kendala Eksternal
a. Belum adanya kesadaran yang tinggi dari para muzaki (PNS) untuk
menunaikan zakatnya melalui Bazda Kabupaten.
b. Belum adanya regulasi di tingkat kabupaten / kota yang berwibawa
dan mengikat, misalnya Peraturan Daerah tentang Zakat, dan belum
meratanya sosialisasi mengenai Fiqih Zakat, UU. Pengelolaan Zakat,
dan Kebijakan Pemerintah Kabupaten perihal zakat.
c. Pada hampir semua instansi memiliki kegiatan pengumpulan dan
distribusi zakat sendiri, dan sebagian PNS membayar zakatnya pada
Lembaga Amil Zakat di luar.
Kendala eksternal dalam pengelolaan zakat banyak dipengaruhi oleh
kendala internal organisasi Bazda yang memang belum memiliki posisi yang
M. Sularno: Pengelolaan Zakat…
42
kuat dan menarik, sebenarnya telah dirintis perubahan terhadap UU, Zakat
dengan Undang-undang yang lebih sempurna, mengandung sanksi yang tegas,
badan pengelola yang lebih kredibel dan bertanggung jawab.
VI. Kesimpulan
Dari pemaparan hasil penelitian dan pembahasannya di atas, dapatlah ditarik
kesimpulan sebagai berikut :
1. Implementasi Undang-Undang Nomor 38 tahun 1999 tentang Pengelolaan
Zakat yang dilakukan oleh pengurus BAZDA Kabupaten/Kota se Daerah
Istimewa Yogyakarta dalam kontek pengorganisasian, pengumpulan dan
pendistribusian zakat adalah sebagai berikut :
a. Pengorganisasian
Dalam hal pengorganisasian, secara umum struktur kepengurusan
BAZDA di masing-masing Kabupaten/Kota se DIY telah sesuai dengan
ketentuan dalam Undang-Undang nomor 38 tahun 1999 tentang
Pengelolaan Zakat. Meski demikian, terdapat BAZDA yang belum
memiliki Unit Pengumpul Zakat, hal ini menunjukkan adanya amanah
Undang-Undang yang belum terimplementasi dengan sempurna.
b. Pengumpulan zakat
BAZDA kabupaten / kota di DIY dalam hal pengumpulan zakat
memiliki dua alternatif, yaitu secara aktif mendatangi para muzakki
untuk mengambil zakat dan pasif menunggu para muzakki datang
memberikan zakat. Secara umum, prioritas muzakki yang menjadi
sasaran BAZDA baru pada Pegawai Negeri Sipil, sementara masyarakat
lainnya belum mendapat perhatian serius. Dari hasil analisis, dapat
disimpulkan bahwa dalam hal pengumpulan, belum
mengimplementasikan aturan dan ketentuan yang terdapat dalam
Undang-Undang Nomor 38 Tahun 1999 dengan baik.
c. Pendistribusian zakat
Dalam hal pendistribusian zakat, dari data dan pembahasan, diketahui
bahwa penyaluran dana zakat yang terkumpul telah diarahkan kepada
delapan kelompok dengan prosentasi yang beragam, namun disesuaikan
pada kondisi obyektif di masing-masing daerah, didahului dengan rapat
pengurus. meskipun belum memadai dan berlanjut, sudah ada usaha
terbatas dari BAZDA untuk melakukan pembinaan dan pendampingan
bagi para mustahiq agar bersifat produktif harta zakat yang diterimanya.
Untuk mempertanggung jawabkan kewajibannya kepada stakeholder,
setiap BAZDA telah melakukan audit secara internal dan penyampaian
laporan hasil kerja dalam bentuk pamflet maupun buku. Maka, dalam
hal pendistribusian dapat disimpulkan bahwa implementasi yang
dilakukan oleh BAZDA Kabupaten/Kota se-Daerah Istimewa
M. Sularno: Pengelolaan Zakat…
43Volume IV, No. 1, Juli 2010
Yogyakarta cukup sesuai dengan amanah Undang-Undang Nomor 38
Tahun 1999.
2. Terdapat beberapa kendala yang dihadapi oleh pengurus BAZDA kabupaten /
kota di DIY dalam melaksanakan program-programnya, yang secara umum
dapat dibagi kedalam dua kategori, yaitu :
a. Ditinjau dari asal kendala, terdapat dua kendala, yakni internal dan
eksternal. Kendala internal meliputi masih belum adanya manajemen
profesional dalam pengelolaan BAZDA, belum adanya honorarium yang
definitif bagi para pengurus, masih banyaknya anggota pengurus yang
menjadikan pekerjaannya di BAZDA hanya sebagai pekerjaan sampingan
dan belum adanya kantor yang representatif. Sementara kendala eksternal
meliputi tidak adanya kesadaran yang penuh dari para muzakki untuk
menyerahkan zakatnya pada BAZDA dan lebih senang menyalurkannya
secara langsung kepada mustahiq, belum adanya regulasi, utamanya
berupa Peraturan Daerah tentang Zakat, dan masih adanya pungutan
zakat secara internal di instansi pemerintah.
b. Dari spesifikasi kinerja, bidang organisasi mengalami kendala dalam
manajemen operasional, akibat kesibukan dan kurangnya sikap
profisonalitas para pengurus. Begitu juga proses penyegaran di tubuh
pengurus BAZDA yang tidak berjalan baik. Di bidang pengumpulan,
sasaran muzakki yang belum tergarap sempurna dan adanya lembaga ex-
officio sebagai Unit Pengumpul Zakat di instansi-instansi pemerintah
maupun swasta juga menjadi kendala dalam proses pengumpulan.
Sementara pada bidang distribusi, kendala yang dihadapi terutama adalah
belum terdatanya dengan baik para mustahik sehingga zakat yang
diberikan belum dapat didayagunakan secara optimal, terutama
pendayagunaan zakat secara produktif.
VII. Rekomendasi
Sebagai upaya lebih memaksimalkan peran BAZDA dalam mengelola zakat,
maka peneliti memberikan beberapa rekomendasi :
1. Pemerintah kabupaten / kota di DIY agar sesegera mungkin menerbitkan
Peraturan Daerah yang mengatur tentang zakat yang mendorong kepada
setiap muzakki agar menyalurkan harta zakatnya melalui BAZDA atau
lembaga zakat lainnya yang telah memperoleh ijin dari pemerintah dan
terwujudnya tata kelola zakat yang lebih baik.
2. Pemerintah memfasilitasi dan menganggarkan dana yang cukup untuk
BAZDA, sehingga para pengurusnya dapat bekerja lebih maksimal dan
menerima honorarium yang layak.
M. Sularno: Pengelolaan Zakat…
44
3. BAZDA perlu menemukan dan melakukan berbagai kiat dan langkah-
langkah strategis yang dapat memotivasi masyarakat wajib zakat agar mau
membayarkan zakat kepada BAZDA.
4. Memberikan pelatihan dan penyuluhan bagi para pengurus BAZDA agar
dapat melakukan pengelolaan zakat secara professional, di samping itu
juga pelatihan dan pendampingan bagi mustahiqin zakat agar dapat lebih
bersifat produktif.
DAFTAR PUSTAKA
Anonim. (2005). “Potensi ZIS dan Problem Pengelolaan”, dikutip dari dari
http://www.pikiran-rakyat.com/cetak/2005/1005/28/syiar1.htm diakses pada 27
Oktober 2008.
_______.(2007). “Pemerataan Zakat Potensial Mengentaskan Kemiskinan”, dikutip dari
http://www.kompas.com/kompas.cetak/ 0703/26/jogja/1035314.htm diakses
pada 27 Oktober 2008.
_______. (2008). “Zakat dan Pengembangan Masyarakat”, dikutip dari
http://www.siwakz.net/mod.php?mod=publisher&op=viewarticle&cid=13&arti
d=101 diakses pada 27 Oktober 2008.
Dahlan, Zaini. (2000). Al-Qur'an dan Terjemahan Artinya. Yogyakarta: UII Press.
Daradjat, Zakiah. (1993), Zakat Pembersih Harta dan Jiwa, Jakarta, YPI. Ruhama’.
Direktorat Jendral Bimbingan Masyarakat Islam dan Urusan Haji. (2001). Undang-
Undang Republik Indonesia Nomor 38 tahun 1999 Tentang pengelolaan Zakat.
Jakarta: Departemen Agama Republik Indonesia.
Hafiduddin, Didin. (2002). Petunjuk Pengelolaan Zakat. Jakarta: Republika.
Idrus, Muhammad. (2007). Metode Penelitian Ilmu-Ilmu Sosial. UII Press : Yogyakarta.
Qardlawi, Yusuf.(1999). Fiqh Zakat. Bandung: Mizan.
Shihab, Quraish, dalam Isma’il Muhammad Syah, (1992), Filsafat Hukum Islam,
Jakarta, Bumi Aksara dan Depag RI.
Tirtosudiro, Ahmad, dalam Wiwoho (edt), (1992), Zakat dan Pajak, Jakarta, BinaRena
Pariwara.
Undang-Undang Nomor 38 Tahun 1999 Tentang Pengelolaan Zakat
Zuhaily, Wahbah. (tt.). Al-Fiqhul Islamy wa Adillatuhu. Beirut: Dar al-Fikr.

More Related Content

What's hot

Pendekatan psikologi dalam peningkatan fundraising zakat
Pendekatan psikologi dalam peningkatan fundraising zakatPendekatan psikologi dalam peningkatan fundraising zakat
Pendekatan psikologi dalam peningkatan fundraising zakat
An Nisbah
 
Pemberdayaan p4 s denpasar a (yuti)
Pemberdayaan p4 s   denpasar a (yuti)Pemberdayaan p4 s   denpasar a (yuti)
Pemberdayaan p4 s denpasar a (yuti)
Syahyuti Si-Buyuang
 
Pengembangan Agribisnis sebagai Upaya Penanggulangan Kemiskinan di Kabupaten ...
Pengembangan Agribisnis sebagai Upaya Penanggulangan Kemiskinan di Kabupaten ...Pengembangan Agribisnis sebagai Upaya Penanggulangan Kemiskinan di Kabupaten ...
Pengembangan Agribisnis sebagai Upaya Penanggulangan Kemiskinan di Kabupaten ...Ar Tinambunan
 
Sistem Manajemen Nasional
Sistem Manajemen NasionalSistem Manajemen Nasional
Sistem Manajemen Nasional
Dadang Solihin
 
Gapoktan sebagai aktor ekonomi Petani
Gapoktan sebagai aktor ekonomi PetaniGapoktan sebagai aktor ekonomi Petani
Gapoktan sebagai aktor ekonomi Petani
Syahyuti Si-Buyuang
 
Bangka tengah 1 kelembagaan vs organisasi (yuti)
Bangka tengah 1   kelembagaan vs organisasi (yuti)Bangka tengah 1   kelembagaan vs organisasi (yuti)
Bangka tengah 1 kelembagaan vs organisasi (yuti)
Syahyuti Si-Buyuang
 
Organisasi petani (yuti)
Organisasi petani (yuti)Organisasi petani (yuti)
Organisasi petani (yuti)
Syahyuti Si-Buyuang
 
MEMBANGUN EKONOMI PEDESAAN DENGAN FINANCIAL INCLUSION MELALUI LEMBAGA KEUAN...
MEMBANGUN EKONOMI PEDESAAN DENGAN  FINANCIAL INCLUSION MELALUI LEMBAGA  KEUAN...MEMBANGUN EKONOMI PEDESAAN DENGAN  FINANCIAL INCLUSION MELALUI LEMBAGA  KEUAN...
MEMBANGUN EKONOMI PEDESAAN DENGAN FINANCIAL INCLUSION MELALUI LEMBAGA KEUAN...
An Nisbah
 
Bimtek psekp 3 organisasi (yuti)
Bimtek psekp 3   organisasi (yuti)Bimtek psekp 3   organisasi (yuti)
Bimtek psekp 3 organisasi (yuti)
Syahyuti Si-Buyuang
 

What's hot (9)

Pendekatan psikologi dalam peningkatan fundraising zakat
Pendekatan psikologi dalam peningkatan fundraising zakatPendekatan psikologi dalam peningkatan fundraising zakat
Pendekatan psikologi dalam peningkatan fundraising zakat
 
Pemberdayaan p4 s denpasar a (yuti)
Pemberdayaan p4 s   denpasar a (yuti)Pemberdayaan p4 s   denpasar a (yuti)
Pemberdayaan p4 s denpasar a (yuti)
 
Pengembangan Agribisnis sebagai Upaya Penanggulangan Kemiskinan di Kabupaten ...
Pengembangan Agribisnis sebagai Upaya Penanggulangan Kemiskinan di Kabupaten ...Pengembangan Agribisnis sebagai Upaya Penanggulangan Kemiskinan di Kabupaten ...
Pengembangan Agribisnis sebagai Upaya Penanggulangan Kemiskinan di Kabupaten ...
 
Sistem Manajemen Nasional
Sistem Manajemen NasionalSistem Manajemen Nasional
Sistem Manajemen Nasional
 
Gapoktan sebagai aktor ekonomi Petani
Gapoktan sebagai aktor ekonomi PetaniGapoktan sebagai aktor ekonomi Petani
Gapoktan sebagai aktor ekonomi Petani
 
Bangka tengah 1 kelembagaan vs organisasi (yuti)
Bangka tengah 1   kelembagaan vs organisasi (yuti)Bangka tengah 1   kelembagaan vs organisasi (yuti)
Bangka tengah 1 kelembagaan vs organisasi (yuti)
 
Organisasi petani (yuti)
Organisasi petani (yuti)Organisasi petani (yuti)
Organisasi petani (yuti)
 
MEMBANGUN EKONOMI PEDESAAN DENGAN FINANCIAL INCLUSION MELALUI LEMBAGA KEUAN...
MEMBANGUN EKONOMI PEDESAAN DENGAN  FINANCIAL INCLUSION MELALUI LEMBAGA  KEUAN...MEMBANGUN EKONOMI PEDESAAN DENGAN  FINANCIAL INCLUSION MELALUI LEMBAGA  KEUAN...
MEMBANGUN EKONOMI PEDESAAN DENGAN FINANCIAL INCLUSION MELALUI LEMBAGA KEUAN...
 
Bimtek psekp 3 organisasi (yuti)
Bimtek psekp 3   organisasi (yuti)Bimtek psekp 3   organisasi (yuti)
Bimtek psekp 3 organisasi (yuti)
 

Viewers also liked

Pengambilan Keputusan dalam Manajemen - PENGANTAR MANAJEMEN
 Pengambilan Keputusan dalam Manajemen - PENGANTAR MANAJEMEN Pengambilan Keputusan dalam Manajemen - PENGANTAR MANAJEMEN
Pengambilan Keputusan dalam Manajemen - PENGANTAR MANAJEMEN
Falanni Firyal Fawwaz
 
FUNGSI MANAJER DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN
FUNGSI MANAJER DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSANFUNGSI MANAJER DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN
FUNGSI MANAJER DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSANRahma Al-Zaisah
 
Peran manajemen dalam organisasi
Peran manajemen  dalam organisasiPeran manajemen  dalam organisasi
Peran manajemen dalam organisasiMuhammad Kurniawan
 
Prinsip dan Fungsi Manajemen
Prinsip dan Fungsi ManajemenPrinsip dan Fungsi Manajemen
Prinsip dan Fungsi ManajemenSchool
 
Peran, Fungsi, dan Tugas Manajer
Peran, Fungsi, dan Tugas ManajerPeran, Fungsi, dan Tugas Manajer
Peran, Fungsi, dan Tugas ManajerElita Yuliana
 

Viewers also liked (6)

Pengambilan Keputusan dalam Manajemen - PENGANTAR MANAJEMEN
 Pengambilan Keputusan dalam Manajemen - PENGANTAR MANAJEMEN Pengambilan Keputusan dalam Manajemen - PENGANTAR MANAJEMEN
Pengambilan Keputusan dalam Manajemen - PENGANTAR MANAJEMEN
 
FUNGSI MANAJER DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN
FUNGSI MANAJER DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSANFUNGSI MANAJER DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN
FUNGSI MANAJER DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN
 
Peran manajemen dalam organisasi
Peran manajemen  dalam organisasiPeran manajemen  dalam organisasi
Peran manajemen dalam organisasi
 
Peranan dan fungsi manajemen
Peranan dan fungsi manajemenPeranan dan fungsi manajemen
Peranan dan fungsi manajemen
 
Prinsip dan Fungsi Manajemen
Prinsip dan Fungsi ManajemenPrinsip dan Fungsi Manajemen
Prinsip dan Fungsi Manajemen
 
Peran, Fungsi, dan Tugas Manajer
Peran, Fungsi, dan Tugas ManajerPeran, Fungsi, dan Tugas Manajer
Peran, Fungsi, dan Tugas Manajer
 

Similar to Sularno m-2010 JURNAL INTERNASIONAL

Uu no.38 pengelolaan zakat
Uu no.38 pengelolaan zakatUu no.38 pengelolaan zakat
Uu no.38 pengelolaan zakatIffa Tabahati
 
Manajemen zakat (1)
Manajemen zakat (1)Manajemen zakat (1)
Manajemen zakat (1)
A Gustang
 
Nurhidayah; lembaga pengelola zakat
Nurhidayah; lembaga pengelola zakatNurhidayah; lembaga pengelola zakat
Nurhidayah; lembaga pengelola zakat
kabbone
 
Sejarah Lembaga Zakat.pdf
Sejarah Lembaga Zakat.pdfSejarah Lembaga Zakat.pdf
Sejarah Lembaga Zakat.pdf
ssuseree3aa9
 
Sejarah Lembaga Zakat.pdf
Sejarah Lembaga Zakat.pdfSejarah Lembaga Zakat.pdf
Sejarah Lembaga Zakat.pdf
ssuseree3aa9
 
Prospek hukum zakat di indonesia2
Prospek hukum zakat di indonesia2Prospek hukum zakat di indonesia2
Prospek hukum zakat di indonesia2
Operator Warnet Vast Raha
 
Soya s-2010
Soya s-2010Soya s-2010
Pengelolaan dan Pengembangan Zakat
Pengelolaan dan Pengembangan ZakatPengelolaan dan Pengembangan Zakat
Pengelolaan dan Pengembangan Zakat
Nana Tauran Sidik
 
ZAKAT
ZAKATZAKAT
Pendistribusian dana ziswaf di masa pandemi covid
Pendistribusian dana ziswaf di masa pandemi covidPendistribusian dana ziswaf di masa pandemi covid
Pendistribusian dana ziswaf di masa pandemi covid
romaliadwiariyanti
 
Uzaifah 2007 JURNAL INTERNASIONAL
Uzaifah 2007 JURNAL INTERNASIONALUzaifah 2007 JURNAL INTERNASIONAL
Uzaifah 2007 JURNAL INTERNASIONAL
Falanni Firyal Fawwaz
 
Distribusi Pendapatan Islam Distribusi Pendapatan Islam.pptx.pptx
Distribusi Pendapatan Islam Distribusi Pendapatan Islam.pptx.pptxDistribusi Pendapatan Islam Distribusi Pendapatan Islam.pptx.pptx
Distribusi Pendapatan Islam Distribusi Pendapatan Islam.pptx.pptx
ZAINIYATULAFIFAHSEIM
 
Distribusi Pendapatan Islam Distribusi Pendapatan Islam.pptx.pptx
Distribusi Pendapatan Islam Distribusi Pendapatan Islam.pptx.pptxDistribusi Pendapatan Islam Distribusi Pendapatan Islam.pptx.pptx
Distribusi Pendapatan Islam Distribusi Pendapatan Islam.pptx.pptx
ZAINIYATULAFIFAHSEIM
 
Ppt ekonomi islam bab 9&10
Ppt ekonomi islam bab 9&10Ppt ekonomi islam bab 9&10
Ppt ekonomi islam bab 9&10
TyoSuliez
 
Contoh Proposal penelitian
Contoh Proposal penelitianContoh Proposal penelitian
Contoh Proposal penelitian
Yusuf Darismah
 
Bab 1, bab ii, bab iii, bab iv
Bab 1, bab ii, bab iii, bab ivBab 1, bab ii, bab iii, bab iv
Bab 1, bab ii, bab iii, bab ivAkbar Bako
 
Zakat profesi dan perbedaan uu nomor 38 tahun 1999 dan uu nomor 23 tahun 2011
Zakat profesi dan perbedaan uu nomor 38 tahun 1999 dan uu nomor 23 tahun 2011Zakat profesi dan perbedaan uu nomor 38 tahun 1999 dan uu nomor 23 tahun 2011
Zakat profesi dan perbedaan uu nomor 38 tahun 1999 dan uu nomor 23 tahun 2011fallova
 
Hikmah Perseteruan BAZNAZ dengan LAZ
Hikmah Perseteruan BAZNAZ dengan LAZHikmah Perseteruan BAZNAZ dengan LAZ
Hikmah Perseteruan BAZNAZ dengan LAZ
Anas Ferdian
 
Hikmah 'Perseteruan' antara Baznaz dan Lembaga Amil Zakat
Hikmah 'Perseteruan' antara Baznaz dan Lembaga Amil ZakatHikmah 'Perseteruan' antara Baznaz dan Lembaga Amil Zakat
Hikmah 'Perseteruan' antara Baznaz dan Lembaga Amil Zakat
Anas Ferdian
 
ambon Syarifudin, pemanfaatan teknologi informasi kelolah zakat
ambon Syarifudin, pemanfaatan teknologi informasi kelolah zakatambon Syarifudin, pemanfaatan teknologi informasi kelolah zakat
ambon Syarifudin, pemanfaatan teknologi informasi kelolah zakatSyarifudin Amq
 

Similar to Sularno m-2010 JURNAL INTERNASIONAL (20)

Uu no.38 pengelolaan zakat
Uu no.38 pengelolaan zakatUu no.38 pengelolaan zakat
Uu no.38 pengelolaan zakat
 
Manajemen zakat (1)
Manajemen zakat (1)Manajemen zakat (1)
Manajemen zakat (1)
 
Nurhidayah; lembaga pengelola zakat
Nurhidayah; lembaga pengelola zakatNurhidayah; lembaga pengelola zakat
Nurhidayah; lembaga pengelola zakat
 
Sejarah Lembaga Zakat.pdf
Sejarah Lembaga Zakat.pdfSejarah Lembaga Zakat.pdf
Sejarah Lembaga Zakat.pdf
 
Sejarah Lembaga Zakat.pdf
Sejarah Lembaga Zakat.pdfSejarah Lembaga Zakat.pdf
Sejarah Lembaga Zakat.pdf
 
Prospek hukum zakat di indonesia2
Prospek hukum zakat di indonesia2Prospek hukum zakat di indonesia2
Prospek hukum zakat di indonesia2
 
Soya s-2010
Soya s-2010Soya s-2010
Soya s-2010
 
Pengelolaan dan Pengembangan Zakat
Pengelolaan dan Pengembangan ZakatPengelolaan dan Pengembangan Zakat
Pengelolaan dan Pengembangan Zakat
 
ZAKAT
ZAKATZAKAT
ZAKAT
 
Pendistribusian dana ziswaf di masa pandemi covid
Pendistribusian dana ziswaf di masa pandemi covidPendistribusian dana ziswaf di masa pandemi covid
Pendistribusian dana ziswaf di masa pandemi covid
 
Uzaifah 2007 JURNAL INTERNASIONAL
Uzaifah 2007 JURNAL INTERNASIONALUzaifah 2007 JURNAL INTERNASIONAL
Uzaifah 2007 JURNAL INTERNASIONAL
 
Distribusi Pendapatan Islam Distribusi Pendapatan Islam.pptx.pptx
Distribusi Pendapatan Islam Distribusi Pendapatan Islam.pptx.pptxDistribusi Pendapatan Islam Distribusi Pendapatan Islam.pptx.pptx
Distribusi Pendapatan Islam Distribusi Pendapatan Islam.pptx.pptx
 
Distribusi Pendapatan Islam Distribusi Pendapatan Islam.pptx.pptx
Distribusi Pendapatan Islam Distribusi Pendapatan Islam.pptx.pptxDistribusi Pendapatan Islam Distribusi Pendapatan Islam.pptx.pptx
Distribusi Pendapatan Islam Distribusi Pendapatan Islam.pptx.pptx
 
Ppt ekonomi islam bab 9&10
Ppt ekonomi islam bab 9&10Ppt ekonomi islam bab 9&10
Ppt ekonomi islam bab 9&10
 
Contoh Proposal penelitian
Contoh Proposal penelitianContoh Proposal penelitian
Contoh Proposal penelitian
 
Bab 1, bab ii, bab iii, bab iv
Bab 1, bab ii, bab iii, bab ivBab 1, bab ii, bab iii, bab iv
Bab 1, bab ii, bab iii, bab iv
 
Zakat profesi dan perbedaan uu nomor 38 tahun 1999 dan uu nomor 23 tahun 2011
Zakat profesi dan perbedaan uu nomor 38 tahun 1999 dan uu nomor 23 tahun 2011Zakat profesi dan perbedaan uu nomor 38 tahun 1999 dan uu nomor 23 tahun 2011
Zakat profesi dan perbedaan uu nomor 38 tahun 1999 dan uu nomor 23 tahun 2011
 
Hikmah Perseteruan BAZNAZ dengan LAZ
Hikmah Perseteruan BAZNAZ dengan LAZHikmah Perseteruan BAZNAZ dengan LAZ
Hikmah Perseteruan BAZNAZ dengan LAZ
 
Hikmah 'Perseteruan' antara Baznaz dan Lembaga Amil Zakat
Hikmah 'Perseteruan' antara Baznaz dan Lembaga Amil ZakatHikmah 'Perseteruan' antara Baznaz dan Lembaga Amil Zakat
Hikmah 'Perseteruan' antara Baznaz dan Lembaga Amil Zakat
 
ambon Syarifudin, pemanfaatan teknologi informasi kelolah zakat
ambon Syarifudin, pemanfaatan teknologi informasi kelolah zakatambon Syarifudin, pemanfaatan teknologi informasi kelolah zakat
ambon Syarifudin, pemanfaatan teknologi informasi kelolah zakat
 

More from Falanni Firyal Fawwaz

MANAJEMEN KEUANGAN - Capital Structure Decisions of Manufacturing Firm’s in D...
MANAJEMEN KEUANGAN - Capital Structure Decisions of Manufacturing Firm’s in D...MANAJEMEN KEUANGAN - Capital Structure Decisions of Manufacturing Firm’s in D...
MANAJEMEN KEUANGAN - Capital Structure Decisions of Manufacturing Firm’s in D...
Falanni Firyal Fawwaz
 
Sofwan j-2003 JURNAL INTERNASIONAL
Sofwan j-2003 JURNAL INTERNASIONALSofwan j-2003 JURNAL INTERNASIONAL
Sofwan j-2003 JURNAL INTERNASIONAL
Falanni Firyal Fawwaz
 
Roma u-2010 JURNAL INTERNASIONAL
Roma u-2010 JURNAL INTERNASIONALRoma u-2010 JURNAL INTERNASIONAL
Roma u-2010 JURNAL INTERNASIONAL
Falanni Firyal Fawwaz
 
Sufriadi 2007 JURNAL INTERNASIONAL
Sufriadi 2007 JURNAL INTERNASIONALSufriadi 2007 JURNAL INTERNASIONAL
Sufriadi 2007 JURNAL INTERNASIONAL
Falanni Firyal Fawwaz
 
Syafiq m-h-achmad-s-2002 JURNAL INTERNASIONAL
Syafiq m-h-achmad-s-2002 JURNAL INTERNASIONALSyafiq m-h-achmad-s-2002 JURNAL INTERNASIONAL
Syafiq m-h-achmad-s-2002 JURNAL INTERNASIONAL
Falanni Firyal Fawwaz
 
Triyuwono i-2003 JURNAL INTERNASIONAL
Triyuwono i-2003 JURNAL INTERNASIONALTriyuwono i-2003 JURNAL INTERNASIONAL
Triyuwono i-2003 JURNAL INTERNASIONAL
Falanni Firyal Fawwaz
 
Waqf JURNAL INTERNASIONAL
Waqf JURNAL INTERNASIONALWaqf JURNAL INTERNASIONAL
Waqf JURNAL INTERNASIONAL
Falanni Firyal Fawwaz
 
Yusdani 2010
Yusdani 2010Yusdani 2010
Yusdani 2010
Falanni Firyal Fawwaz
 
Zulkipli l-2009
Zulkipli l-2009Zulkipli l-2009
Zulkipli l-2009
Falanni Firyal Fawwaz
 
Zuly q-2008
Zuly q-2008Zuly q-2008
AUDIT SIKLUS PERSEDIAAN DAN PERGUDANGAN
AUDIT SIKLUS PERSEDIAAN DAN PERGUDANGANAUDIT SIKLUS PERSEDIAAN DAN PERGUDANGAN
AUDIT SIKLUS PERSEDIAAN DAN PERGUDANGAN
Falanni Firyal Fawwaz
 
Audit akuntansi biaya
Audit akuntansi biayaAudit akuntansi biaya
Audit akuntansi biaya
Falanni Firyal Fawwaz
 
Likuidasi bertahap - soal akuntansi keuangan lanjut 1
Likuidasi bertahap - soal akuntansi keuangan lanjut 1Likuidasi bertahap - soal akuntansi keuangan lanjut 1
Likuidasi bertahap - soal akuntansi keuangan lanjut 1
Falanni Firyal Fawwaz
 
Pembentukan persekutuan AKUNTANSI KEUANGAN LANJUT 1
Pembentukan persekutuan AKUNTANSI KEUANGAN LANJUT 1Pembentukan persekutuan AKUNTANSI KEUANGAN LANJUT 1
Pembentukan persekutuan AKUNTANSI KEUANGAN LANJUT 1
Falanni Firyal Fawwaz
 
Peramalan - Forecasting - Manajemen Operasional
Peramalan -  Forecasting - Manajemen OperasionalPeramalan -  Forecasting - Manajemen Operasional
Peramalan - Forecasting - Manajemen Operasional
Falanni Firyal Fawwaz
 
THE BOTTOM LINE Oleh Andik S. Dwi Saputro Alumni Jurusan Akuntansi Universita...
THE BOTTOM LINE Oleh Andik S. Dwi Saputro Alumni Jurusan Akuntansi Universita...THE BOTTOM LINE Oleh Andik S. Dwi Saputro Alumni Jurusan Akuntansi Universita...
THE BOTTOM LINE Oleh Andik S. Dwi Saputro Alumni Jurusan Akuntansi Universita...
Falanni Firyal Fawwaz
 
Perencanaan Laba - PERENCANAAN LABA AKUNTANSI MANAJERIAL
Perencanaan Laba - PERENCANAAN LABA AKUNTANSI MANAJERIALPerencanaan Laba - PERENCANAAN LABA AKUNTANSI MANAJERIAL
Perencanaan Laba - PERENCANAAN LABA AKUNTANSI MANAJERIAL
Falanni Firyal Fawwaz
 
Pasar dan Institusi Keuangan - MANAJEMEN KEUANGAN
Pasar dan Institusi Keuangan - MANAJEMEN KEUANGANPasar dan Institusi Keuangan - MANAJEMEN KEUANGAN
Pasar dan Institusi Keuangan - MANAJEMEN KEUANGAN
Falanni Firyal Fawwaz
 
PERHITUNGAN BIAYA VARIABEL DAN LAPORAN SEGMEN ALAT UNTUK MANAJEMEN
PERHITUNGAN BIAYA VARIABEL DAN LAPORAN SEGMEN ALAT UNTUK MANAJEMEN PERHITUNGAN BIAYA VARIABEL DAN LAPORAN SEGMEN ALAT UNTUK MANAJEMEN
PERHITUNGAN BIAYA VARIABEL DAN LAPORAN SEGMEN ALAT UNTUK MANAJEMEN
Falanni Firyal Fawwaz
 
management accounting
management accountingmanagement accounting
management accounting
Falanni Firyal Fawwaz
 

More from Falanni Firyal Fawwaz (20)

MANAJEMEN KEUANGAN - Capital Structure Decisions of Manufacturing Firm’s in D...
MANAJEMEN KEUANGAN - Capital Structure Decisions of Manufacturing Firm’s in D...MANAJEMEN KEUANGAN - Capital Structure Decisions of Manufacturing Firm’s in D...
MANAJEMEN KEUANGAN - Capital Structure Decisions of Manufacturing Firm’s in D...
 
Sofwan j-2003 JURNAL INTERNASIONAL
Sofwan j-2003 JURNAL INTERNASIONALSofwan j-2003 JURNAL INTERNASIONAL
Sofwan j-2003 JURNAL INTERNASIONAL
 
Roma u-2010 JURNAL INTERNASIONAL
Roma u-2010 JURNAL INTERNASIONALRoma u-2010 JURNAL INTERNASIONAL
Roma u-2010 JURNAL INTERNASIONAL
 
Sufriadi 2007 JURNAL INTERNASIONAL
Sufriadi 2007 JURNAL INTERNASIONALSufriadi 2007 JURNAL INTERNASIONAL
Sufriadi 2007 JURNAL INTERNASIONAL
 
Syafiq m-h-achmad-s-2002 JURNAL INTERNASIONAL
Syafiq m-h-achmad-s-2002 JURNAL INTERNASIONALSyafiq m-h-achmad-s-2002 JURNAL INTERNASIONAL
Syafiq m-h-achmad-s-2002 JURNAL INTERNASIONAL
 
Triyuwono i-2003 JURNAL INTERNASIONAL
Triyuwono i-2003 JURNAL INTERNASIONALTriyuwono i-2003 JURNAL INTERNASIONAL
Triyuwono i-2003 JURNAL INTERNASIONAL
 
Waqf JURNAL INTERNASIONAL
Waqf JURNAL INTERNASIONALWaqf JURNAL INTERNASIONAL
Waqf JURNAL INTERNASIONAL
 
Yusdani 2010
Yusdani 2010Yusdani 2010
Yusdani 2010
 
Zulkipli l-2009
Zulkipli l-2009Zulkipli l-2009
Zulkipli l-2009
 
Zuly q-2008
Zuly q-2008Zuly q-2008
Zuly q-2008
 
AUDIT SIKLUS PERSEDIAAN DAN PERGUDANGAN
AUDIT SIKLUS PERSEDIAAN DAN PERGUDANGANAUDIT SIKLUS PERSEDIAAN DAN PERGUDANGAN
AUDIT SIKLUS PERSEDIAAN DAN PERGUDANGAN
 
Audit akuntansi biaya
Audit akuntansi biayaAudit akuntansi biaya
Audit akuntansi biaya
 
Likuidasi bertahap - soal akuntansi keuangan lanjut 1
Likuidasi bertahap - soal akuntansi keuangan lanjut 1Likuidasi bertahap - soal akuntansi keuangan lanjut 1
Likuidasi bertahap - soal akuntansi keuangan lanjut 1
 
Pembentukan persekutuan AKUNTANSI KEUANGAN LANJUT 1
Pembentukan persekutuan AKUNTANSI KEUANGAN LANJUT 1Pembentukan persekutuan AKUNTANSI KEUANGAN LANJUT 1
Pembentukan persekutuan AKUNTANSI KEUANGAN LANJUT 1
 
Peramalan - Forecasting - Manajemen Operasional
Peramalan -  Forecasting - Manajemen OperasionalPeramalan -  Forecasting - Manajemen Operasional
Peramalan - Forecasting - Manajemen Operasional
 
THE BOTTOM LINE Oleh Andik S. Dwi Saputro Alumni Jurusan Akuntansi Universita...
THE BOTTOM LINE Oleh Andik S. Dwi Saputro Alumni Jurusan Akuntansi Universita...THE BOTTOM LINE Oleh Andik S. Dwi Saputro Alumni Jurusan Akuntansi Universita...
THE BOTTOM LINE Oleh Andik S. Dwi Saputro Alumni Jurusan Akuntansi Universita...
 
Perencanaan Laba - PERENCANAAN LABA AKUNTANSI MANAJERIAL
Perencanaan Laba - PERENCANAAN LABA AKUNTANSI MANAJERIALPerencanaan Laba - PERENCANAAN LABA AKUNTANSI MANAJERIAL
Perencanaan Laba - PERENCANAAN LABA AKUNTANSI MANAJERIAL
 
Pasar dan Institusi Keuangan - MANAJEMEN KEUANGAN
Pasar dan Institusi Keuangan - MANAJEMEN KEUANGANPasar dan Institusi Keuangan - MANAJEMEN KEUANGAN
Pasar dan Institusi Keuangan - MANAJEMEN KEUANGAN
 
PERHITUNGAN BIAYA VARIABEL DAN LAPORAN SEGMEN ALAT UNTUK MANAJEMEN
PERHITUNGAN BIAYA VARIABEL DAN LAPORAN SEGMEN ALAT UNTUK MANAJEMEN PERHITUNGAN BIAYA VARIABEL DAN LAPORAN SEGMEN ALAT UNTUK MANAJEMEN
PERHITUNGAN BIAYA VARIABEL DAN LAPORAN SEGMEN ALAT UNTUK MANAJEMEN
 
management accounting
management accountingmanagement accounting
management accounting
 

Recently uploaded

Permainan Wiwi Wowo aksi nyata berkebhinekaan
Permainan Wiwi Wowo aksi nyata berkebhinekaanPermainan Wiwi Wowo aksi nyata berkebhinekaan
Permainan Wiwi Wowo aksi nyata berkebhinekaan
DEVI390643
 
INDIKATOR KINERJA DAN FOKUS PERILAKU KS.pdf
INDIKATOR KINERJA DAN FOKUS PERILAKU KS.pdfINDIKATOR KINERJA DAN FOKUS PERILAKU KS.pdf
INDIKATOR KINERJA DAN FOKUS PERILAKU KS.pdf
NurSriWidyastuti1
 
Laporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdf
Laporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdfLaporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdf
Laporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdf
gloriosaesy
 
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERILAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
PURWANTOSDNWATES2
 
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdfPaparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
SEMUELSAMBOKARAENG
 
LAPORAN TUGAS TAMBAHAN PEMBINA PRAMUKA..
LAPORAN TUGAS TAMBAHAN PEMBINA PRAMUKA..LAPORAN TUGAS TAMBAHAN PEMBINA PRAMUKA..
LAPORAN TUGAS TAMBAHAN PEMBINA PRAMUKA..
widyakusuma99
 
RHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdf
RHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdfRHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdf
RHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdf
asyi1
 
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docxRUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
lastri261
 
PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...
PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...
PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...
agusmulyadi08
 
SEMINAR PPG DAN PPL ppg prajabatan 2024.pptx
SEMINAR PPG DAN PPL ppg prajabatan 2024.pptxSEMINAR PPG DAN PPL ppg prajabatan 2024.pptx
SEMINAR PPG DAN PPL ppg prajabatan 2024.pptx
bobobodo693
 
Prensentasi Visi Misi Sekolah dalam rangka observasi pengawas
Prensentasi Visi Misi Sekolah dalam rangka observasi pengawasPrensentasi Visi Misi Sekolah dalam rangka observasi pengawas
Prensentasi Visi Misi Sekolah dalam rangka observasi pengawas
suprihatin1885
 
tugas modul 1.4 Koneksi Antar Materi (1).pptx
tugas  modul 1.4 Koneksi Antar Materi (1).pptxtugas  modul 1.4 Koneksi Antar Materi (1).pptx
tugas modul 1.4 Koneksi Antar Materi (1).pptx
d2spdpnd9185
 
Form B8 Rubrik Refleksi Program Pengembangan Kompetensi Guru -1.docx
Form B8 Rubrik Refleksi Program Pengembangan Kompetensi Guru -1.docxForm B8 Rubrik Refleksi Program Pengembangan Kompetensi Guru -1.docx
Form B8 Rubrik Refleksi Program Pengembangan Kompetensi Guru -1.docx
EkoPutuKromo
 
Laporan pembina seni tari - www.kherysuryawan.id.pdf
Laporan pembina seni tari - www.kherysuryawan.id.pdfLaporan pembina seni tari - www.kherysuryawan.id.pdf
Laporan pembina seni tari - www.kherysuryawan.id.pdf
heridawesty4
 
PPT Aksi Nyata Diseminasi Modul 1.4.pptx
PPT Aksi Nyata Diseminasi Modul 1.4.pptxPPT Aksi Nyata Diseminasi Modul 1.4.pptx
PPT Aksi Nyata Diseminasi Modul 1.4.pptx
Kurnia Fajar
 
Koneksi Antar Materi Modul 1.4.ppt x
Koneksi Antar Materi Modul 1.4.ppt           xKoneksi Antar Materi Modul 1.4.ppt           x
Koneksi Antar Materi Modul 1.4.ppt x
johan199969
 
Laporan Kegiatan Pramuka Tugas Tambahan PMM.pdf
Laporan Kegiatan Pramuka Tugas Tambahan PMM.pdfLaporan Kegiatan Pramuka Tugas Tambahan PMM.pdf
Laporan Kegiatan Pramuka Tugas Tambahan PMM.pdf
UmyHasna1
 
ppt-menghindari-marah-ghadab-membiasakan-kontrol-diri-dan-berani-membela-kebe...
ppt-menghindari-marah-ghadab-membiasakan-kontrol-diri-dan-berani-membela-kebe...ppt-menghindari-marah-ghadab-membiasakan-kontrol-diri-dan-berani-membela-kebe...
ppt-menghindari-marah-ghadab-membiasakan-kontrol-diri-dan-berani-membela-kebe...
AgusRahmat39
 
Program Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdf
Program Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdfProgram Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdf
Program Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdf
erlita3
 
Seminar: Sekolah Alkitab Liburan (SAL) 2024
Seminar: Sekolah Alkitab Liburan (SAL) 2024Seminar: Sekolah Alkitab Liburan (SAL) 2024
Seminar: Sekolah Alkitab Liburan (SAL) 2024
SABDA
 

Recently uploaded (20)

Permainan Wiwi Wowo aksi nyata berkebhinekaan
Permainan Wiwi Wowo aksi nyata berkebhinekaanPermainan Wiwi Wowo aksi nyata berkebhinekaan
Permainan Wiwi Wowo aksi nyata berkebhinekaan
 
INDIKATOR KINERJA DAN FOKUS PERILAKU KS.pdf
INDIKATOR KINERJA DAN FOKUS PERILAKU KS.pdfINDIKATOR KINERJA DAN FOKUS PERILAKU KS.pdf
INDIKATOR KINERJA DAN FOKUS PERILAKU KS.pdf
 
Laporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdf
Laporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdfLaporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdf
Laporan Piket Guru untuk bukti dukung PMM.pdf
 
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERILAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
 
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdfPaparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
 
LAPORAN TUGAS TAMBAHAN PEMBINA PRAMUKA..
LAPORAN TUGAS TAMBAHAN PEMBINA PRAMUKA..LAPORAN TUGAS TAMBAHAN PEMBINA PRAMUKA..
LAPORAN TUGAS TAMBAHAN PEMBINA PRAMUKA..
 
RHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdf
RHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdfRHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdf
RHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdf
 
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docxRUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
 
PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...
PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...
PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...
 
SEMINAR PPG DAN PPL ppg prajabatan 2024.pptx
SEMINAR PPG DAN PPL ppg prajabatan 2024.pptxSEMINAR PPG DAN PPL ppg prajabatan 2024.pptx
SEMINAR PPG DAN PPL ppg prajabatan 2024.pptx
 
Prensentasi Visi Misi Sekolah dalam rangka observasi pengawas
Prensentasi Visi Misi Sekolah dalam rangka observasi pengawasPrensentasi Visi Misi Sekolah dalam rangka observasi pengawas
Prensentasi Visi Misi Sekolah dalam rangka observasi pengawas
 
tugas modul 1.4 Koneksi Antar Materi (1).pptx
tugas  modul 1.4 Koneksi Antar Materi (1).pptxtugas  modul 1.4 Koneksi Antar Materi (1).pptx
tugas modul 1.4 Koneksi Antar Materi (1).pptx
 
Form B8 Rubrik Refleksi Program Pengembangan Kompetensi Guru -1.docx
Form B8 Rubrik Refleksi Program Pengembangan Kompetensi Guru -1.docxForm B8 Rubrik Refleksi Program Pengembangan Kompetensi Guru -1.docx
Form B8 Rubrik Refleksi Program Pengembangan Kompetensi Guru -1.docx
 
Laporan pembina seni tari - www.kherysuryawan.id.pdf
Laporan pembina seni tari - www.kherysuryawan.id.pdfLaporan pembina seni tari - www.kherysuryawan.id.pdf
Laporan pembina seni tari - www.kherysuryawan.id.pdf
 
PPT Aksi Nyata Diseminasi Modul 1.4.pptx
PPT Aksi Nyata Diseminasi Modul 1.4.pptxPPT Aksi Nyata Diseminasi Modul 1.4.pptx
PPT Aksi Nyata Diseminasi Modul 1.4.pptx
 
Koneksi Antar Materi Modul 1.4.ppt x
Koneksi Antar Materi Modul 1.4.ppt           xKoneksi Antar Materi Modul 1.4.ppt           x
Koneksi Antar Materi Modul 1.4.ppt x
 
Laporan Kegiatan Pramuka Tugas Tambahan PMM.pdf
Laporan Kegiatan Pramuka Tugas Tambahan PMM.pdfLaporan Kegiatan Pramuka Tugas Tambahan PMM.pdf
Laporan Kegiatan Pramuka Tugas Tambahan PMM.pdf
 
ppt-menghindari-marah-ghadab-membiasakan-kontrol-diri-dan-berani-membela-kebe...
ppt-menghindari-marah-ghadab-membiasakan-kontrol-diri-dan-berani-membela-kebe...ppt-menghindari-marah-ghadab-membiasakan-kontrol-diri-dan-berani-membela-kebe...
ppt-menghindari-marah-ghadab-membiasakan-kontrol-diri-dan-berani-membela-kebe...
 
Program Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdf
Program Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdfProgram Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdf
Program Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdf
 
Seminar: Sekolah Alkitab Liburan (SAL) 2024
Seminar: Sekolah Alkitab Liburan (SAL) 2024Seminar: Sekolah Alkitab Liburan (SAL) 2024
Seminar: Sekolah Alkitab Liburan (SAL) 2024
 

Sularno m-2010 JURNAL INTERNASIONAL

  • 1. 34 PENGELOLAAN ZAKAT OLEH BADAN AMIL ZAKAT DAERAH KABUPATEN / KOTA SE DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA (Studi terhadap Implementasi Undang-Undang No.38 Tahun 1999 Tentang Pengelolaan Zakat) Oleh : M. Sularno Abstract This research is aimed to analyze the management of zakah conducted by Regional Zakah Organization or Badan Amil Zakat Daerah (abbreviated BAZDA) in Yogyakarta Special Province. Management of zakah by BAZDA is evaluated to meet the legal requirements of Act No. 38 of 1999 on Management of Zakah and Ministry of Religion Affairs Decree No 373 of 2003 on Implementation of Management of Zakah Act. The result indicates that BAZDAs in Yogyakarta Special Province have fulfilled the above laws in institutional organizing, administration, collecting, distributing, and utilizing the benefit of zakah. At some point, some weaknesses arise mainly in the fact that the member of organizations does his job additional one, the lack of standardized reward system, the lack of board of controller and permanent office, a very limited muzakki awareness on BAZDAs as zakah organizations so that they pay directly to mustahiq, .and the lack of zakah regulation. Keywords : Badan Amil Zakat Daerah, Undang-undang Pengelolaan Zakat, Pengumpulan zakat, dan distribusi zakat. I. Pendahuluan Salah satu aspek ajaran Islam yang potensial menjadi instrumen pemberdayaan ummat dan pengentasan kemiskinan, serta menjadi simbol harmonisnya hubungan sesama manusia adalah zakat, apabila dikelola secara profesional dengan menerapkan prinsip manajemen yang baik dan mengambil inspirasi dari praktik Rasulullah dan ummat Islam pada era keemasannya dulu, zakat benar- benar akan menjadi solusi atas berbagai problema ummat. Untuk itulah negara RI memandang perlu untuk menerbitkan Undang- undang Nomor 38 Tahun 1999 Tentang Pengelolaan Zakat yang melilputi kegiatan : perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengawasan terhadap pengumpulan dan pendistribusian, serta pendayagunaan zakat1. Dosen Tetap Prodi Hukum Islam FIAI UII. Yogyakarta. Email: m_sularno@yahoo.co.id 1 Undang-undang Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 1999 Tentang Pengelolaan Zakat, Pasal 1.
  • 2. M. Sularno: Pengelolaan Zakat… 35Volume IV, No. 1, Juli 2010 Institusi zakat semacam Badan Amil Zakat dan Lembaga Amil Zakat sejatinya telah lama dikenal oleh masyarakat, namun jumlah Badan Amil Zakat dan Lembaga Amil Zakat yang memiliki kualifikasi unggul dan menunjukkan kiprahnya secara optimal masih relatif sedikit, diantara faktor penyebabnya adalah : sumber daya pengelolanya yang kurang total dalam melaksanakan tugas dan kewenangannya, sosialisasi tentang wajibnya zakat dan undang-undang zakat yang kurang merata, dan lain sebagainya. Dalam penjelasan umum Undang-Undang Pengelolaan Zakat disebutkan bahwa tujuan utama dibentuknya badan pengelola zakat (BAZ atau LAZ) di Indonesia setidaknya ada tiga; yaitu : (1) untuk meningkatkan kesadaran masyarakat , (2) untuk meninkatkan fungsi dan peranan pranata keagamaan dalam upaya mewujudkan kesejahteraan masyarakat dan keadilan sosial , (3) untuk meningkatkan hasil dan daya guna zakat2 . Dari tujuan dibentuknya undang-undang pengelolaan zakat ketiga di atas perlu dipahami bahwa pengelolaan zakat oleh setiap lembaga pengelola semestinya diarahkan dapat bersifat produktif, misalnya pendistribusian dana zakat kepada mustahiq diwujudkan dalam bentuk modal kerja, namun dalam realita di lapangan memang cukup sulit lembaga- lembaga zakat mampu mewujudkan kebijakan ini. II. Rumusan Masalah Bertolak dari diskripsi yang terpapar dalam latar belakang masalah di atas, dapat dirumuskan pokok permasalahan penelitian sebagai berikut : A. Bagaimanakah Badan Amil Zakat Daerah Kabupaten / Kota di Daerah Istimewa Yogyakarta mengimplementasikan Undang-Undang RI Nomor 38 Tahun 1999 Tentang Pengelolaan Zakat, terkait dengan proses pengorganisasian, pengumpulan dan pendistribusian, serta pendayagunaan zakat yang berjalan selama ini ? B. Apakah kendala yang dihadapi oleh Badan Amil Zakat Daerah Kabupaten / Kota di Daerah Istimewa Yogyakarta dalam mengimplementasikan Undang- Undang RI tentang Pengelolaan Zakat ? III. Metode Penelitian A. Subyek Penelitian 1. Populasi Populasi dari penelitian ini adalah segenap pengurus pelaksana Badan Amil Zakat Daerah Kabupaten / Kota se Daerah Istimewa Yogyakarta yang berjumlah 100 orang. 2. Sampel 2 Ibid
  • 3. M. Sularno: Pengelolaan Zakat… 36 Sampel dalam penelitian ini ditentukan dengan teknik Purposif random sampling , ha ini mengingat bahwa populasi bersifat homogen. Proporsi yang diambil sampelnya sebesar 50 % dari 100 orang, yakni 50 orang, dan dari 50 orang yang tersebar di lima kabupaten / kota itu diambil dari tiga kabupaten / kota, yaitu : Kabupaten Sleman, Kota Yogyakarta, dan Kabupaten Bantul. B. Sifat Penelitian Penelitian ini bersifat deskriptif- kualitatif , artinya penelitian ini berusaha memebrikan gambaran tentang implementasi pengelolaan zakat oleh Bazda Kabupaten / Kota di DIY serta kendala yang dihadapinya, yang dipaparkan berdasarkan hasil olah data yang diperoleh. C. Teknik Pengumpulan Data Data- data penelitian dihimpun melalui teknik dokumentasi dan wawancara. D. Teknik Analisis Data Dalam penelitian ini digunakan teknin analisis data Analisis interaktif , yakni terdiri dari tiga tahap : reduksi data, penyajian data, dan verifikasi / penarikan kesimpulan, sebagai suatu proses yang saling berkaitan ; pada saat sebelum, selama, dan setelah pengumpulan data3 . IV. Zakat dan Undang- Undang RI No. 38 Tahun 1999 Tentang Pengelolaan Zakat A. Sekilas tentang Zakat Zakat adalah bagian tertentu dari harta benda yang diwajibkan Allah untuk diberikan kepada sejumlah orang yang berhak menerimanya4 . Zakat dapat pula diartikan sebagai pengambilan sebagian harta daari orang Islam yang mencukupi nisab untuk kesejahteraan orang Islam yang berhak. Zakat merupakan sendi pokok ajaran Islam, sebagai salah satu rukun / pilar Islam, yang diwajibkan agama bagi setiap muslim yang memenuhi persyaratan. Ia termasuk ibadah maliyyah yang menjadi instrumen penting dalam pemberdayaan ekonomi ummat, sekaligus sebagai simbol harmonisnya hubungan antara sesama muslim. Dalam berbagai hadis nabi diungkapkan bahwa zakat merupakan ma’lum min al-din bi al-darurah. Di dalam Al-Qur’an terdapat tidak kurang dari 27 tempat yang mensejajarkan kewajiban salat dengan kewajiban zakat dalam berbagai bentuk kata5 . Hal ini menunjukkan betapa vitalnya zakat, 3 Idrus, Muhammad. (2007), Metode Penelitian Ilmu-Ilmu Sosial, UII Press : Yogyakarta, hal. 180 4 Shihab, Quraish, dalam Ismuha (edt), (1992), Filsafat Hukum Islam , Bumi Aksara, Jkt, hal. 187. Tirtosudiro,(1992), Zakat dan Pajak, BRP, Jkt, hal. 159. 5 Qardawi, Yusuf, (1999), Fiqih Zakat , Mizan, Bandung, hal. 42.
  • 4. M. Sularno: Pengelolaan Zakat… 37Volume IV, No. 1, Juli 2010 lantaran hikmah dan manfaatnya yang amat strategis. Wahbah Zuhaili menjelaskan hikmah tersebut sebagai berikut: 1. Menjaga harta orang- orang kaya dari incaran tangan penjahat 2. Memotivasi orang-orang fakir (dan mustahiq lainnya) untuk lebih giat bekerja memenuhi kebutuhannya 3. Menyucikan jiwa dari sifat kikir dan mendidik sifat kedermawanan 4. Sebagai ungkapan rasa syukur kepada Allah atas ni’mat yang telah diberikanNya6 Beberapa ayat tentang zakat dalam Al-qur’an , perintah menunaikannya dijadikan satu nafas dengan perintah mendirikan salat, selanjutnya diringi dengan perintah lain atau penjelasan mengenai apa sasaran yang akan diraih bagi para pengamalnya7 . Selain didasarkan pada dalil-dalil Al-Qur’an dan Al- Sunnah, syari’at zakat dilandasi pula oleh dalil lain, misalnya dalil logka, yakni : (1) istikhlaf (sebagai khalifah Allah di muka bumi logis jika manusia yang memiliki harta cukup nisab mengeluarkan sebagiannya untuk kepentingan mustahiq), (2) solidaritas sosial, (3) persaudaraan, (4) keadilan, dan lain-lain8. Secara garis besar, zakat dapat diklasifikasi menjadi dua, yaitu, pertama: zakat mal (harta), yang menurut UU. Pengelolaan Zakat meliputi : (a) Emas, perak, dan uang,(b) Perdagangan dan perusahaan, (c). Hasil pertanian, perkebunan, dan perikanan, (d) Hasil pertambangan, (e) Hasil peternakan, (f) Hasil pendapatan dan jasa, (g) Rikaz (harta temuan). Kedua : zakat fitrah / zakat al-Nafs, yakni zakat yang ditunaikan berkaitan dengan ibadah puasa ramadan atau sebagai syarat diterimanya ibadah puasa ramadan. Zakat ini dibebankan kepada setiap pribadi muslim, berupa makanan pokok, sebesar satu sa’ (minimal setara dengan 2,5 kg). B. Sekilas tentang Undang-Undang Pengelolaan Zakat Produk perundang-undangan RI bernomor 38 tahun 1999 tentang Pengelolaan Zakat disyahkan oleh Presiden Republik Indonesia Bacharuddin Jusuf Habibie pada tanggal 23 September 1999, berdasarkan pertimbangan antara lain, bahwa upaya penyempurnaan sistem pengelolaan zakat perlu terus ditingkatkan agar pelaksanaan zakat lebih berhasil guna dan berdaya guna serta dapat dipertanggung jawabkan, dan oleh sebab itulah perlu dibentuk undang- undang tentang Pengelolaan Zakat. 6 Zuhaili, Wahbah, (tt), Al-Fiqh al-Islami wa Adillatuhu, Dar al-Fikr, Beirut, hal. 155. 7 Darajat, Zakiah, (1993), Zakat Pembersih Harta dan Jiwa, YPI Ruhama, Jakarta, hal. 11 8 Shihab, Qurish, dalam Ibadah dan Akhlaq Dalam Islam, (1998), UII Press, Yogyakarta, hal. 61- 62.
  • 5. M. Sularno: Pengelolaan Zakat… 38 Undang-undang ini berisi 10 bab, 25 pasal, meliputi : ketentuan umum, pengumpulan zakat, pendayagunaan zakat, pengawasan, ketentuan- ketentuan lai, ketentuan peralihan, dan ketentuan penutup. Untuk melaksanakan undang-undang ini, telah diterbitkan Keputusan Menteri Agama RI nomor 373 Tahun 2003 tentang Pelaksanaan Undang-undang No 38 tahun 1999 tentang Pengelolaan Zakat. Kepmenag ini berisi tujuh bab, 32 pasal, meliputi : ketentuan umum, susunan organisasi dan tata kerja Badan Amil Zakat, pengukuhan Lembaga Amil Zakat, lingkup kewenangan Pengumpulan Zakat, Persyaratan dan prosedur Pendayagunaan Hasil Pengumpulan Zakat, pelaporan, dan ketentuan Penutup. Sebagai konsekuensi terbitnya Kepmenag ini, di setiap kabupaten /kota (termasuk di Daerah Istimewa Yogyakarta) telah dibentuk Badan Amil Zakat Daerah Kabupaten / Kota. V. Hasil Penelitian dan Pembahasannya Badan Amil Zakat Daerah di Propinsi Daerah Istimewa Yogyakarta merupakan lembaga resmi yang dibentuk oleh pemerintah daera kabupaten / kota dengan melibatkan unsur masyarakat ( tokoh muslim yang dipandang memiliki kompetensi dan perhatian dalam bidang pengelolaan zakat), guna menunaikan tugas pengelolaan zakat di daerahnya. A. Pengorganisasian Bazda Dari hasil wawancara peneliti terhadap segenap responden di tiga kabupaten / kota (Sleman, Bantul, dan Kota Yogyakarta), perihal dasar hukum pembentukan Bazda, 99 % responden menjawab : Undang-Undang No 38 tahun 1999 tentang Pengelolaan Zakat dan Keputusan Menteri Agama RI tentang Petunjuk Pelaksanaan atas UU. Pengelolaan Zakat, memang ada sebagian kecil responden yang menambahkan bahwa dasar hukum pembentuakan Bazda juga berupa Al-Qur’an dan Al-Sunnah. Hasil ini menunjukkan bahwa di seluruh pemerintah kabupaten/ kota di DIY mengetahui dan mengindahlkan amanat undang-undang dan kepmenag, berarti pula sosialisasi tentang UU. Zakat dan petunjuk pelaksaannya kepada pemerintah dan pengurus Bazda cukup berhasil. Mengenai unsur-unsur yang direkruit sebagai pengurus Bazda, hasil penelitian menunjukkan 84 % responden menjawab ada tiga unsur, yakni : (a) unsur pemerintah, (b) unsur ormas Islam, (c) unsur tokoh agama Islam, sedangkan yang menjawab rekruiting pengurus hanya dari unsur pemerintah dan tokoh masyarakat Islam berjumlah 4 %, adapun sisanya menjawab bahwa kepengurusan Bazda tidak harus ditentukan dari unsurn masyarakat manapun. Jawaban responden dalam penelitian ini menunjukkan bahwa dalam merekruit pengurus Bazda secara umum ada kesesuaian dengan Undang- undang Zakat, dalam penjelasan undang-undang disebutkan bahwa yang
  • 6. M. Sularno: Pengelolaan Zakat… 39Volume IV, No. 1, Juli 2010 dimaksud unsur masyarakat adalah para ulama, kaum cendikia muslim dan tokoh masyarakat setempat. Dalam hal intensitas rapat pengurus, terdapat keragaman di antara tiga Bazda; Sleman mengadakan rapat setiap tiga bulan, kota Yogyakarta setiap enam bulan sekali, dan Bantul menyelenggarakan rapatnya setiap bulan sekali. Perihal pembentukan Unit Pengumpul Zakat, ternyata diperoleh data bahwa hanya Bazda Sleman dan Bantul yang telah melaksanakannya. Selanjutnya mengenai pengangkatan pegawai khusus yang menangani pengelolaan zakat dan kantor BAZ yang bersifat definitif, ketiga lembaga BAZ belum memelikinya. Di samping itu, mengenai honorarium bagi para pengurus, terjadi keragaman; pengurus Baz Bantul hanya menerima honorarium ketika diadakan rapat, yang sumbernya berasal dari Pemerintah Daerah, Pengurus Baz Sleman menerima honorarium tahunan yang bersumber dari Pemda dan 2,5 % dari dana zakat (sebagai amil zakat), sedangkan Kota Yogyakarta mendapatkan honorarium dari dana zakat yang terkumpul sebesar 5 %. Berangkat dari data- data pengorganisasian Baz di atas mencerminkan bahwa aspek pengorganisasian Baz masih kurang optimal; rekruitmen pelaksana operasional masih bersifat sambilan, perkantoran masih menumpang, organ pelengkapnya masih kurang. B. Pengumpulan Zakat Perihal sumber dana zakat berasal dari kelompok muzaki mana saja, mayoritas BAZ di DIY mengambil kebijakan memprioritaskan pada Pegawai Negeri Sipil di kabupaten / kota setempat, jawaban responden dalam kaitan ini mencapai 93%. Sebagian kecil responden menambahkan bahwa telah ada upaya untuk menjaring dana zakat dari luar PNS, namun banyak menjumpai kendala. Tentang regulasi (kebijakan) Pemerintah Daerah Kabupaten/ Kota untuk memaksimalkan hasil pengumpulan zakat, data penelitian menunjukkan bahwa baru kabupaten Sleman dan Bantul yang telah mengeluarkan kebijakan tertulis berupa surat edaran Bupati untuk mengumpulkan dana zakat dari PNS, sementara kota Yogyakarta belum. Kebijakan mengenai sosialisasi Fiqih Zakat, Undang- Undang Zakat, dan Edaran Bupati telah dilakukan namun juga percepatan dan pemerataannya kurang, hal ini terlihat dari baru 5 sampai 10 kali sosialisasi jika direrata dari tiga kabupaten / kota, padahal Baz telah cukup lama dibentuk, dan undang- undang zakat telah berusia hampir 10 tahun. Dengan kondisi seperti tersebut di atas, kiranya turut menjadi penyebab kurangnya tras dari masyarakat PNS dan belum optimalnya hasil
  • 7. M. Sularno: Pengelolaan Zakat… 40 pengumpulan dana zakat. Berikut ini penelusuran dokumentasi pengumpulan zakat di tiga kabupaten / kota : Bantul Sleman Yogyakarta Th. 2004 : Rp. 27.506.745 Th. 2004 : Rp. 176.453.545. Th 2004 : Rp. 97.675.500 Th. 2005 : Rp. 71.790.050 Th. 2005 : Rp. 190.507.870. Th.2005 : Rp.100.055.545 Th.2006 : Rp. 47.810.650 Th.2006 : Rp.289.530.585. Th.2006: Rp.140.000.000 Th.2007: Rp. 63.540.730. Th.2007 : Rp. 804.439.369. Th.2007: Rp.205.280.000 C. Pendistribusian zakat Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dana zakat yang telah terkumpul, oleh pengurus Baz dilakukan pendistribusian, ketiga lemabga Baz kabupaten dan kota di Daerah Istimewa Yogyakarta mendahulauinya dengan mekanisme rapat yang khusus digelar untuk mengatur pendistribusian zakat; di Sleman dilaksanakan setiap tiga bulan, di Bantul tidak menjadwalkan secara rutin, dan di Kota Yogyakarta dilakukan setiap enam bulan. Undang-Undang Pengelolaan Zakat maupun Kepmenag memang tidak mengatur secara khusus tentang frekuensi pendistribusian zakat kepada para mustahiq. Kebijakan pendistribusian berpulang pada aturan main yang dibakukan oleh setiap Badan Amil Zakat masing- masing, sesuai Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga yang berlaku. Mengenai sasaran penerima (mustahiq) zakat , pada umumnya Bazda di tiga kabupaten / kota mendasarkan pada ketentuan Al-Qur’an (surat al- Taubah ayat 60), yakni diarahkan kepada asnaf / kelompok delapan , namun juga dengan mempertimbangkan kondisi obyektif, sebab tidak semua daerah memiliki delapan asnaf tersebut. Di semua kabupaten / kota menempatkan kelompok fakir dan miskin dalam kelompok yang memperoleh prosentase terbesar, antara 30 % sd 60 %. Perihal distribusi dana zakat yang bersifat produktif, pernah diupayakan di kabupaten Sleman dan Bantul, yakni diwujudkan dalam bentuk modal kerja dan diberikan pengarahan tentang pemanfaatannya, serta dilakukan pendampingan bekerjasama dengan pengurus ta’mir masjid, namun dalam pelaksaannya kurang sauai dengan harapan9 . Memang jika mengacu pada pasal 12 dan 13 UU.Pengelolaan Zakat, pendayagunaan zakat ke hal yang produktif bukanlah keharusan bagi Bazda, untuk hal- hal yang bersifat konsumtif tetap diperbolehkan, akan tetapi ke depan seharusnya diupayakan lebih sungguh-sungguh agar bersifat produktif, sehingga diharapkan mustahiq tahun ini berubah menjadi muzaki pada tahun mendatang. Sebagai wujud pertanggung jawaban atas kinerja Bazda kepada pemerintah dan publik, utamanya segenap muzaki, peneliti memperoleh data 9 Wawancara dengan Drs.H.Bambang Maryanto, tg 5 Maret 2009.
  • 8. M. Sularno: Pengelolaan Zakat… 41Volume IV, No. 1, Juli 2010 bahwa semua lembaga Bazda di tiga kabupaten / kota melakukan pelaporan tentang hasil pengumpulan dan pendistribusian zakat satu kali dalam setahun, dan laporan tersebut untuk Sleman dan Bantul diaudit secara internal oleh pengawas, sementara untuk kota Yogyakarta, belum dilakukannya. Laporan tersebut juga disosialisasikan kepada berbagai instansi supaya dapat dibaca dan direspon oleh segenap muzaki (PNS). Pelaporan hasil pengumpulan dan distribusi zakat merupakan amanat Kepmenag yang apabila Bazda sengaja melakukan penyimpangan akan beardampak sanksi dan idealnya dilakukan setiap triwulan, agar tras (kepercayaan) muzaki semakin tinggi, apalagi jika senantiasa diaudit secara ketat. Namun dalam sisi ini kiranya di Daerah Istimewa Yogyakarta masih perlu meningkatkannya. D. Kendala yang dihadapi oleh Bazda Dari hasil penelitian diketahui bahwa Badan Amil Zakat Daerah di DIY mengalami kendala dalam menunaikan tugas pengelolaan zakat di daerahnya, sehingga kinerja Bazda menjadi kurang maksimal. Secara garis besar kendala itu dapat dibagi menjadi dua, yakni : kendala internal (dari dalam organisasi Bazda sendiri), dan kendala eksternal ( dari luar organisasi) . 1. Kendala Internal a. Kinerja pengurus kurang maksimal, lantaran kegiatan di Bazda hanya bersifat kerja sampingan, intensitas pertemuan pengurus pun kurang memadai. b. Pengurus belum mendapatkan reward (honorarium) yang layak dan bersumber dari APBD, umumnya sekedar berupa uang transport dan Tunjangan Hari Raya. c. Belum adanya tenaga dan perkantoran yang spesifik dan definitif untuk Bazda, kecuali Bazda Bantul yang telah memiliki kantor khusus. 2. Kendala Eksternal a. Belum adanya kesadaran yang tinggi dari para muzaki (PNS) untuk menunaikan zakatnya melalui Bazda Kabupaten. b. Belum adanya regulasi di tingkat kabupaten / kota yang berwibawa dan mengikat, misalnya Peraturan Daerah tentang Zakat, dan belum meratanya sosialisasi mengenai Fiqih Zakat, UU. Pengelolaan Zakat, dan Kebijakan Pemerintah Kabupaten perihal zakat. c. Pada hampir semua instansi memiliki kegiatan pengumpulan dan distribusi zakat sendiri, dan sebagian PNS membayar zakatnya pada Lembaga Amil Zakat di luar. Kendala eksternal dalam pengelolaan zakat banyak dipengaruhi oleh kendala internal organisasi Bazda yang memang belum memiliki posisi yang
  • 9. M. Sularno: Pengelolaan Zakat… 42 kuat dan menarik, sebenarnya telah dirintis perubahan terhadap UU, Zakat dengan Undang-undang yang lebih sempurna, mengandung sanksi yang tegas, badan pengelola yang lebih kredibel dan bertanggung jawab. VI. Kesimpulan Dari pemaparan hasil penelitian dan pembahasannya di atas, dapatlah ditarik kesimpulan sebagai berikut : 1. Implementasi Undang-Undang Nomor 38 tahun 1999 tentang Pengelolaan Zakat yang dilakukan oleh pengurus BAZDA Kabupaten/Kota se Daerah Istimewa Yogyakarta dalam kontek pengorganisasian, pengumpulan dan pendistribusian zakat adalah sebagai berikut : a. Pengorganisasian Dalam hal pengorganisasian, secara umum struktur kepengurusan BAZDA di masing-masing Kabupaten/Kota se DIY telah sesuai dengan ketentuan dalam Undang-Undang nomor 38 tahun 1999 tentang Pengelolaan Zakat. Meski demikian, terdapat BAZDA yang belum memiliki Unit Pengumpul Zakat, hal ini menunjukkan adanya amanah Undang-Undang yang belum terimplementasi dengan sempurna. b. Pengumpulan zakat BAZDA kabupaten / kota di DIY dalam hal pengumpulan zakat memiliki dua alternatif, yaitu secara aktif mendatangi para muzakki untuk mengambil zakat dan pasif menunggu para muzakki datang memberikan zakat. Secara umum, prioritas muzakki yang menjadi sasaran BAZDA baru pada Pegawai Negeri Sipil, sementara masyarakat lainnya belum mendapat perhatian serius. Dari hasil analisis, dapat disimpulkan bahwa dalam hal pengumpulan, belum mengimplementasikan aturan dan ketentuan yang terdapat dalam Undang-Undang Nomor 38 Tahun 1999 dengan baik. c. Pendistribusian zakat Dalam hal pendistribusian zakat, dari data dan pembahasan, diketahui bahwa penyaluran dana zakat yang terkumpul telah diarahkan kepada delapan kelompok dengan prosentasi yang beragam, namun disesuaikan pada kondisi obyektif di masing-masing daerah, didahului dengan rapat pengurus. meskipun belum memadai dan berlanjut, sudah ada usaha terbatas dari BAZDA untuk melakukan pembinaan dan pendampingan bagi para mustahiq agar bersifat produktif harta zakat yang diterimanya. Untuk mempertanggung jawabkan kewajibannya kepada stakeholder, setiap BAZDA telah melakukan audit secara internal dan penyampaian laporan hasil kerja dalam bentuk pamflet maupun buku. Maka, dalam hal pendistribusian dapat disimpulkan bahwa implementasi yang dilakukan oleh BAZDA Kabupaten/Kota se-Daerah Istimewa
  • 10. M. Sularno: Pengelolaan Zakat… 43Volume IV, No. 1, Juli 2010 Yogyakarta cukup sesuai dengan amanah Undang-Undang Nomor 38 Tahun 1999. 2. Terdapat beberapa kendala yang dihadapi oleh pengurus BAZDA kabupaten / kota di DIY dalam melaksanakan program-programnya, yang secara umum dapat dibagi kedalam dua kategori, yaitu : a. Ditinjau dari asal kendala, terdapat dua kendala, yakni internal dan eksternal. Kendala internal meliputi masih belum adanya manajemen profesional dalam pengelolaan BAZDA, belum adanya honorarium yang definitif bagi para pengurus, masih banyaknya anggota pengurus yang menjadikan pekerjaannya di BAZDA hanya sebagai pekerjaan sampingan dan belum adanya kantor yang representatif. Sementara kendala eksternal meliputi tidak adanya kesadaran yang penuh dari para muzakki untuk menyerahkan zakatnya pada BAZDA dan lebih senang menyalurkannya secara langsung kepada mustahiq, belum adanya regulasi, utamanya berupa Peraturan Daerah tentang Zakat, dan masih adanya pungutan zakat secara internal di instansi pemerintah. b. Dari spesifikasi kinerja, bidang organisasi mengalami kendala dalam manajemen operasional, akibat kesibukan dan kurangnya sikap profisonalitas para pengurus. Begitu juga proses penyegaran di tubuh pengurus BAZDA yang tidak berjalan baik. Di bidang pengumpulan, sasaran muzakki yang belum tergarap sempurna dan adanya lembaga ex- officio sebagai Unit Pengumpul Zakat di instansi-instansi pemerintah maupun swasta juga menjadi kendala dalam proses pengumpulan. Sementara pada bidang distribusi, kendala yang dihadapi terutama adalah belum terdatanya dengan baik para mustahik sehingga zakat yang diberikan belum dapat didayagunakan secara optimal, terutama pendayagunaan zakat secara produktif. VII. Rekomendasi Sebagai upaya lebih memaksimalkan peran BAZDA dalam mengelola zakat, maka peneliti memberikan beberapa rekomendasi : 1. Pemerintah kabupaten / kota di DIY agar sesegera mungkin menerbitkan Peraturan Daerah yang mengatur tentang zakat yang mendorong kepada setiap muzakki agar menyalurkan harta zakatnya melalui BAZDA atau lembaga zakat lainnya yang telah memperoleh ijin dari pemerintah dan terwujudnya tata kelola zakat yang lebih baik. 2. Pemerintah memfasilitasi dan menganggarkan dana yang cukup untuk BAZDA, sehingga para pengurusnya dapat bekerja lebih maksimal dan menerima honorarium yang layak.
  • 11. M. Sularno: Pengelolaan Zakat… 44 3. BAZDA perlu menemukan dan melakukan berbagai kiat dan langkah- langkah strategis yang dapat memotivasi masyarakat wajib zakat agar mau membayarkan zakat kepada BAZDA. 4. Memberikan pelatihan dan penyuluhan bagi para pengurus BAZDA agar dapat melakukan pengelolaan zakat secara professional, di samping itu juga pelatihan dan pendampingan bagi mustahiqin zakat agar dapat lebih bersifat produktif. DAFTAR PUSTAKA Anonim. (2005). “Potensi ZIS dan Problem Pengelolaan”, dikutip dari dari http://www.pikiran-rakyat.com/cetak/2005/1005/28/syiar1.htm diakses pada 27 Oktober 2008. _______.(2007). “Pemerataan Zakat Potensial Mengentaskan Kemiskinan”, dikutip dari http://www.kompas.com/kompas.cetak/ 0703/26/jogja/1035314.htm diakses pada 27 Oktober 2008. _______. (2008). “Zakat dan Pengembangan Masyarakat”, dikutip dari http://www.siwakz.net/mod.php?mod=publisher&op=viewarticle&cid=13&arti d=101 diakses pada 27 Oktober 2008. Dahlan, Zaini. (2000). Al-Qur'an dan Terjemahan Artinya. Yogyakarta: UII Press. Daradjat, Zakiah. (1993), Zakat Pembersih Harta dan Jiwa, Jakarta, YPI. Ruhama’. Direktorat Jendral Bimbingan Masyarakat Islam dan Urusan Haji. (2001). Undang- Undang Republik Indonesia Nomor 38 tahun 1999 Tentang pengelolaan Zakat. Jakarta: Departemen Agama Republik Indonesia. Hafiduddin, Didin. (2002). Petunjuk Pengelolaan Zakat. Jakarta: Republika. Idrus, Muhammad. (2007). Metode Penelitian Ilmu-Ilmu Sosial. UII Press : Yogyakarta. Qardlawi, Yusuf.(1999). Fiqh Zakat. Bandung: Mizan. Shihab, Quraish, dalam Isma’il Muhammad Syah, (1992), Filsafat Hukum Islam, Jakarta, Bumi Aksara dan Depag RI. Tirtosudiro, Ahmad, dalam Wiwoho (edt), (1992), Zakat dan Pajak, Jakarta, BinaRena Pariwara. Undang-Undang Nomor 38 Tahun 1999 Tentang Pengelolaan Zakat Zuhaily, Wahbah. (tt.). Al-Fiqhul Islamy wa Adillatuhu. Beirut: Dar al-Fikr.