SlideShare a Scribd company logo
1 of 31
Risladiba, M.Pd.
Istilah Negara Hukum baru dikenal pada Abad XIX tetapi konsep
Negara Hukum telah lama ada dan berkembang sesuai dengan
tuntutan keadaan. Dimulai dari jaman Plato hingga kini,
konsepsi Negara Hukum telah banyak mengalami perubahan
yang mengilhami para filsuf dan para pakar hukum untuk
merumuskan apa yang dimaksud dengan Negara Hukum dan
hal-hal apa saja yang harus ada dalam konsep Negara Hukum.
Istilah Negara Hukum baru dikenal pada Abad XIX tetapi
konsep Negara Hukum telah lama ada dan berkembang
sesuai dengan tuntutan keadaan. Dimulai dari jaman Plato
hingga kini, konsepsi Negara Hukum telah banyak mengalami
perubahan yang mengilhami para filsuf dan para pakar
hukum untuk merumuskan apa yang dimaksud dengan
Negara Hukum dan hal-hal apa saja yang harus ada dalam
konsep Negara Hukum.
Zaman Plato dan Aristoteles
Plato dan Aristoteles mengintrodusir Negara Hukum adalah negara yang
diperintah oleh negara yang adil. Dalam filsafatnya, keduanya menyinggung
angan-angan (cita-cita) manusia yang berkorespondensi dengan dunia yang
mutlak yang disebut:1. Cita-cita untuk mengejar kebenaran (idée der
warhead); 2. Cita-cita untuk mengejar kesusilaan (idée der zodelijkheid); 3.
Cita-cita manusia untuk mengejar keindahan (idee der schonheid); 4. Cita-cita
untuk mengejar keadilan (idée der gorechtigheid).
Menurut Aristoteles, keadilan dapat berupa komunikatif (menjalankan
keadilan) dan distributif (memberikan keadilan). Menurut Plato yang kemudian
dilanjutkan oleh Aristoteles, bahwa hukum yang diharapkan adalah hukum yang
adil dan dapat memberikan kesejahteraan bagi msyarakat, hukum yang bukan
merupakan paksaan dari penguasa melainkan sesuai dengan kehendak warga
Negara, dan untuk mengatur hukum itu dibutuhkan konstitusi yang memuat
aturan-aturan dalam hidup bernegara
Perkembangan Konsep Negara Hukum:
Paham Eropa Kontinental
Diawali pendapat dari Immanuel Kant yang mengartikan Negara Hukum adalah
Negara Hukum Formal (Negara berada dalam keadaan statis atau hanya formalitas yang
biasa disebut dengan Negara Penjaga Malam / Nachtwakestaat). F.J. Stahl, kalangan ahli
hukum Eropa Kontinental memberikan ciri-ciri Negara hukum (rechtstaat) sebagai berikut
:a. Pengakuan terhadap hak-hak asasi manusia; b. Pemisahan kekuasaan Negara; c.
Pemerintahan berdasarkan undang-undang; d. Adanya Peradilan Administrasi.
Perumusan ciri-ciri Negara Hukum yang dilakukan oleh F.J. Stahl kemudian ditinjau ulang
oleh International Commision of Jurist pada Konferensi yang diselenggarakan di Bangkok
tahun 1965, yang memberikan ciri-ciri sebagai berikut :a. Perlindungan konstitusional,
artinya selain menjamin hak-hak individu konstitusi harus pula menentukan cara
procedural untuk memperoleh perlindungan atas hak-hak yang dijamin; b. Badan
Kehakiman yang bebas dan tidak memihak; c. Pemilihan Umum yang bebas; d.
Kebebasan menyatakan pendapat; e. Kebebasan berserikat/berorganisasi dan beroposisi;
f. Pendidikan Kewarganegaraan.
Indonesia
Pada tahun 1966 di Jakarta diadakan Seminar Nasional Indonesia tentang Indonesia
Negara Hukum. Yang mana salah satu hasil Seminar adalah dirumuskannya prinsip-prinsip Negara
Hukum yang menurut pemikiran saat itu, prinsip ini dapat diterima secara umum. Prinsip-prinsip itu
adalah : 1. Prinsip-prinsip jaminan dan perlindungan terhadap HAM; 2. Prinsip peradilan yang bebas
dan tidak memihak, artinya: - Kedudukan peradilan haruslah independen tetapi tetap membutuhkan
pengawasan baik internal dan eksternal. - Pengawasan eksternal salah satunya dilaksanakan oleh
Komisi Ombudsman (dibentuk dengan Keppres No. 44 Tahun 2000 tentang Komisi Ombudsman)
yaitu Lembaga Pengawas Eksternal terhadap Lembaga Negara serta memberikan perlindungan
hukum terhadap publik, termasuk proses berperkara di Pengadilan mulai dari perkara diterima
sampai perkara diputus.
Indonesia, menganut konsep Rechtstaats eropa Kontinental yang merupakan warisan dari
kolonial Belanda. Istilah negara hukum di Indonesia sering diterjemahkan Rechtstaats atau Rule of
Law untuk menunjuk hal yang sama. Hal ini tercermin dalam Undang-Undang Dasar Negara
Republik Indonesia Tahun 1945 Amandemen ke tiga Pasal 1 ayat (3) yang mangatakan “ Negara
Indonesia adalah Negara Hukum “. Indonesia juga disebut negara Demokrasi yang tercermin dalam
Undang-Undang Dasar 1945 Amandemen ke tiga Pasal 1 ayat(2), bahwa” Kedaulatan berada
ditangan rakyat dan dilaksanakan menurut Undang-Undang Dasar”. Konsekuesi bahwa Indonesia
adalah negara hukum, kekuasaan tertinggi dalam negara adalah hukum.
Rumusan Konsep Negara Hukum:
1). F.J. Stahl dengan konsep Negara Hukum Formal menyusun unsur-unsur
Negara hukum adalah: a. Mengakui dan melindungi hak-hak asasi
manusia; b. Untuk melindungi hak asasi tersebut maka penyelenggaraan
Negara harus berdasarkan pada teori trias politica; c. Dalam menjalankan
tugasnya, pemerintah berdasar atas undang-undang (wetmatig bestuur);
d. Apabila dalam menjalankan tugasnya berdasarkan undang-undang
pemerintah masih melanggar hak asasi (campur tangan pemerintah dalam
kehidupan pribadi seseorang), maka ada pengadilan administrasi yang
akan menyelesaikannya.
2). Menurut Sri Soemantri yang terpenting dalam Negara hukum , yaitu :1.
Bahwa pemerintahan dalam menjalankan tugas dan kewajibannya harus
berdasarkan hukum atau peraturan perundang-undangan; 2. Adanya
jaminan terhadap hak-hak asasi manusia (warganya); 3. Adanya
pembagian kekuasaan dalam Negara; 4. Adanya pengawasan dari badan-
badan peradilan.
Dalam Pasal 1 ayat 3 UUD 1945 Amandemen disebutkan, “Negara
Indonesia adalah negara hukum”. Dikaitkan dengan kalimat di atas,
arti Negara hukum tidak terpisahkan dari pilarnya yaitu kedaulatan
hukum. Di samping itu para pendiri Negara dalam membentuk
pemerintahan Negara Indonesia telah menentukan pilar lainnya, yaitu
kedaulatan rakyat. Hal yang demikian mewujudkan perpaduan
integral antara paham kedaulatan hukum dan kedaulatan rakyat.
Kemudian hal tersebut dikontradiktifkan dan dipisahkan secara tegas
antara Negara hukum pada satu pihak dan Negara kekuasaan di pihak
lain yang dapat menjelma seperti dalam bentuk diktator atau bentuk
lainnya semacam itu, yang tidak dikehendaki dilaksanakan di negeri
ini.
Maksud Pasal 1 (3) UUD 1945 Hasil
Amandemen
1. Azhary berkesimpulan bahwa ciri khas Negara Hukum Indonesia ialah unsur-unsur
utamanya, yang terdiri dari: 1. Hukumnya bersumber pada Pancasila; 2. Berkedaulatan
rakyat; 3. Pemerintahan berdasarkan atas sistem konstitusi; 4. Persamaan kedudukan di
dalam hukum dan pemerintahan; 5. Kekuasaan Kehakiman yang bebas dari pengaruh
kekuasaan lainnya; 6. Pembentukan undang-undang oleh Presiden bersama-sama dengan
DPR; 7. Dianutnya sistem MPR.
2. Sunaryati Hartono menambahkan bahwa Negara hukum saat ini adalah dalam pengertian
Negara hukum yang bertanggungjawab. Menurut Sunaryati, Negara hukum yang
bertanggung jawab adalah pilar keempat setelah Eksekutif, Legislatif, dan Yudikatif. Jadi,
dalam Negara hukum yang pokok adalah adanya pembatasan kekuasaan oleh hukum,
dalam arti bahwa segala sikap, tingkah laku dan perbuatan, baik yang dilakukan oleh para
penguasa Negara maupun oleh warganegaranya berdasarkan hukum positif. Sehingga,
terutama warganegaranya terbebas dari tindakan sewenang-wenang dari para penguasa
Negara.
Cita-Cita Negara Hukum Indonesia
Dalam rangka merumuskan kembali ide-ide pokok konsepsi Negara
Hukum dan penerapannya dalam situasi Indonesia dewasa ini,
dirumuskan kembali adanya tiga belas prinsip pokok Negara Hukum
(Rechtsstaat) yang berlaku di zaman sekarang. Ketiga-belas prinsip
pokok tersebut merupakan pilar-pilar utama yang menyangga
berdiri tegaknya satu negara modern sehingga dapat disebut
sebagai Negara Hukum (The Rule of Law, ataupun Rechtsstaat)
dalam arti yang sebenarnya, yaitu:
Adanya pengakuan normatif dan empirik akan prinsip supremasi hukum,
yaitu bahwa semua masalah diselesaikan dengan hukum sebagai
pedoman tertinggi. Dalam perspektif supremasi hukum (supremacy of
law), pada hakikatnya pemimpin tertinggi negara yang sesungguhnya,
bukanlah manusia, tetapi konstitusi yang mencerminkan hukum yang
tertinggi. Pengakuan normatif mengenai supremasi hukum adalah
pengakuan yang tercermin dalam perumusan hukum dan/atau
konstitusi, sedangkan pengakuan empirik adalah pengakuan yang
tercermin dalam perilaku sebagian terbesar masyarakatnya bahwa
hukum itu memang ‘supreme’. Bahkan, dalam republik yang menganut
sistem presidential yang bersifat murni, konstitusi itulah yang
sebenarnya lebih tepat untuk disebut sebagai ‘kepala negara’. Itu
sebabnya, dalam sistem pemerintahan presidential, tidak dikenal adanya
pembedaan antara kepala Negara dan kepala pemerintahan seperti
dalam sistem pemerintahan parlementer.
1. Supremasi Hukum
Sebagaimana disebutkan dalam Pasal 27 ayat (1) Undang-Undang
Dasar 1945, bermakna bahwa setiap orang diakui dan dijamin hak
pribadinya, setiap orang, siapapun dia mempunyai kedudukan yang
sama dan sederajat didalam hukum dan pemerintahan. Sebagai
konsekuensinya adalah “pasal ini mengharuskan negara untuk tidak
memperlakukan orang tidak adil, baik dalam pengadilan maupun
pemerintahan. Artinya tidak seorangpun dapat dipaksa melawan
kemauan orang lain baik dengan cara ancaman, desakan maupun
dengan sikap politis”. Singkatnya equality before the law bermakna
bahwa pemerintah harus memperlakukan secara adil terhadap setiap
orang, siapapun, apakah itu manusia miskin dan orang kaya, orang
yang mempunyai kedudukan sosial ekonomi dan sebagainya. Singkatnya
tidak ada diskriminasi pemerintah terhadap siapapun.
2. Persamaan dalam Hukum (Equality before the
Law):
Dalam setiap Negara Hukum, dipersyaratkan berlakunya asas legalitas
dalam segala bentuknya (due process of law), yaitu bahwa segala
tindakan pemerintahan harus didasarkan atas peraturan perundang-
undangan yang sah dan tertulis. Peraturan perundang-undangan tertulis
tersebut harus ada dan berlaku lebih dulu atau mendahului tindakan
atau perbuatan administrasi yang dilakukan. Dengan demikian, setiap
perbuatan atau tindakan administrasi harus didasarkan atas aturan atau
‘rules and procedures’ (regels). Prinsip normatif demikian nampaknya
seperti sangat kaku dan dapat menyebabkan birokrasi menjadi lamban.
Oleh karena itu, untuk menjamin ruang gerak bagi para pejabat
administrasi negara dalam menjalankan tugasnya, maka sebagai
pengimbang, diakui pula adanya prinsip ‘frijs ermessen’ yang
memungkinkan para pejabat tata usaha negara atau administrasi negara
mengembangkan dan menetapkan sendiri ‘beleid-regels’ (‘policy rules’)
ataupun peraturan-peraturan yang dibuat untuk kebutuhan internal
(internal regulation) secara bebas dan mandiri dalam rangka
menjalankan tugas jabatan yang dibebankan oleh peraturan yang sah.
3. Asas Legalitas (Due Process of Law):
Adanya pembatasan kekuasaan negara dan organ-organ negara dengan
cara menerapkan prinsip pembagian kekuasaan secara vertikal atau
pemisahan kekuasaan secara horizontal. Setiap kekuasaan pasti memiliki
kecenderungan untuk berkembang menjadi sewenangwenang, seperti
dikemukakan oleh Lord Acton: “Power tends to corrupt, and absolute
power corrupts absolutely”. Karena itu, kekuasaan selalu harus dibatasi
dengan cara memisah-misahkan kekuasaan ke dalam cabang-cabang
yang bersifat ‘checks and balances’ dalam kedudukan yang sederajat dan
saling mengimbangi dan mengendalikan satu sama lain. Pembatasan
kekuasaan juga dilakukan dengan membagi-bagi kekuasaan ke dalam
beberapa organ yang tersusun secara vertikal. Dengan begitu,
kekuasaan tidak tersentralisasi dan terkonsentrasi dalam satu organ atau
satu tangan yang memungkinkan terjadinya kesewenang-wenangan.
4. Pembatasan Kekuasaan:
Dalam rangka membatasi kekuasaan itu, di zaman sekarang berkembang pula
adanya pengaturan kelembagaan pemerintahan yang bersifat ‘independent’, seperti
bank sentral, organisasi tentara, dan organisasi kepolisian. Selain itu, ada pula
lembaga-lembaga seperti Komisi Nasional Hak Asasi Manusia, Komisi Pemilihan
Umum (KPU), Ombudsman, Komisi Penyiaran Indonesia (KPI), dan lain sebagainya.
Lembaga, badan atau organisasi-organisasi ini sebelumnya dianggap sepenuhnya
berada dalam kekuasaan eksekutif, tetapi sekarang berkembang menjadi independen
sehingga tidak lagi sepenuhnya merupakan hak mutlak seorang kepala eksekutif
untuk menentukan pengangkatan ataupun pemberhentian pimpinannya.
Independensi lembaga atau organ-organ tersebut dianggap penting untuk menjamin
demokrasi, karena fungsinya dapat disalahgunakan oleh pemerintah untuk
melanggengkan kekuasaan. Misalnya, fungsi tentara yang memegang senjata dapat
dipakai untuk menumpang aspirasi prodemokrasi, bank sentral dapat dimanfaatkan
untuk mengontrol sumber-sumber kekuangan yang dapat dipakai untuk tujuan
mempertahankan kekuasaan, dan begitu pula lembaga atau organisasi lainnya dapat
digunakan untuk kepentingan kekuasaan. Karena itu, independensi lembaga-
lembaga tersebut dianggap sangat penting untuk menjamin prinsip negara hukum
dan demokrasi.
5. Organ-Organ Campuran Yang Bersifat
Independen
Adanya peradilan yang bebas dan tidak memihak (independent and
impartial judiciary). Peradilan bebas dan tidak memihak ini mutlak harus
ada dalam setiap Negara Hukum. Dalam menjalankan tugas judisialnya,
hakim tidak boleh dipengaruhi oleh siapapun juga, baik karena
kepentingan jabatan (politik) maupun kepentingan uang (ekonomi).
Untuk menjamin keadilan dan kebenaran, tidak diperkenankan adanya
intervensi ke dalam proses pengambilan putusan keadilan oleh hakim,
baik intervensi dari lingkungan kekuasaan eksekutif maupun legislatif
ataupun dari kalangan masyarakat dan media massa. Dalam
menjalankan tugasnya, hakim tidak boleh memihak kepada siapapun
juga kecuali hanya kepada kebenaran dan keadilan. Namun demikian,
dalam menjalankan tugasnya, proses pemeriksaan perkara oleh hakim
juga harus bersifat terbuka, dan dalam menentukan penilaian dan
menjatuhkan putusan, hakim harus menghayati nilai-nilai keadilan yang
hidup di tengah-tengah masyarakat. Hakim tidak hanya bertindak
sebagai ‘mulut’ undang-undang atau peraturan perundang-undangan,
melainkan juga ‘mulut’ keadilan yang menyuarakan perasaan keadilan
yang hidup di tengah-tengah masyarakat.
6. Peradilan Bebas dan Tidak Memihak:
Meskipun peradilan tata usaha negara juga menyangkut prinsip peradilan
bebas dan tidak memihak, tetapi penyebutannya secara khusus sebagai
pilar utama Negara Hukum tetap perlu ditegaskan tersendiri. Dalam
setiap Negara Hukum, harus terbuka kesempatan bagi tiap-tiap warga
negara untuk menggugat keputusan pejabat administrasi Negara dan
dijalankannya putusan hakim tata usaha negara (administrative court)
oleh pejabat administrasi negara. Pengadilan Tata Usaha Negara ini
penting disebut tersendiri, karena dialah yang menjamin agar warga
negara tidak didzalimi oleh keputusan-keputusan para pejabat
administrasi negara sebagai pihak yang berkuasa. Jika hal itu terjadi,
maka harus ada pengadilan yang menyelesaikan tuntutan keadilan itu
bagi warga Negara, dan harus ada jaminan bahwa putusan hakim tata
usaha Negara itu benar-benar djalankan oleh para pejabat tata usaha
Negara yang bersangkutan. Sudah tentu, keberadaan hakim peradilan
tata usaha negara itu sendiri harus pula dijamin bebas dan tidak
memihak sesuai prinsip ‘independent and impartial judiciary’ tersebut di
atas.
7. Peradilan Tata Usaha Negara:
Di samping adanya pengadilan tata usaha negara yang diharapkan
memberikan jaminan tegaknya keadilan bagi tiap-tiap warga negara,
Negara Hukum modern juga lazim mengadopsikan gagasan mahkamah
konstitusi dalam sistem ketatanegaraannya, baik dengan
pelembagaannya yang berdiri sendiri di luar dan sederajat dengan
Mahkamah Agung ataupun dengan mengintegrasikannya ke dalam
kewenangan Mahkamah Agung yang sudah ada sebelumnya. Pentingnya
peradilan ataupun mahkamah konstitusi (constitutional court) ini adalah
dalam upaya memperkuat sistem ‘checks and balances’ antara cabang-
cabang kekuasaan yang sengaja dipisah-pisahkan untuk menjamin
demokrasi. Misalnya, mahkamah ini diberi fungsi pengujian
konstitusionalitas undang-undang yang merupakan produk lembaga
legislatif, dan memutus berkenaan dengan berbagai bentuk sengketa
antar lembaga negara yang mencerminkan cabang-cabang kekuasaan
negara yang dipisah-pisahkan. Keberadaan mahkamah konstitusi ini di
berbagai negara demokrasi dewasa ini makin dianggap penting dan
karena itu dapat ditambahkan menjadi satu pilar baru bagi tegaknya
Negara Hukum modern.
8. Peradilan Tata Negara (Constitutional Court):
Adanya perlindungan konstitusional terhadap hak asasi manusia dengan
jaminan hukum bagi tuntutan penegakannya melalui proses yang adil.
Perlindungan terhadap hak asasi manusia tersebut dimasyarakatkan
secara luas dalam rangka mempromosikan penghormatan dan
perlindungan terhadap hak-hak asasi manusia sebagai ciri yang penting
suatu Negara Hukum yang demokratis. Setiap manusia sejak
kelahirannya menyandang hak-hak dan kewajiban-kewajiban yang
bersifat bebas dan asasi. Terbentuknya Negara dan demikian pula
penyelenggaraan kekuasaan suatu Negara tidak boleh mengurangi arti
atau makna kebebasan dan hak-hak asasi kemanusiaan itu. Karena itu,
adanya perlindungan dan penghormatan terhadap hak-hak asasi
manusia itu merupakan pilar yang sangat penting dalam setiap Negara
yang disebut sebagai Negara Hukum. Jika dalam suatu Negara, hak asasi
manusia terabaikan atau dilanggar dengan sengaja dan penderitaan
yang ditimbulkannya tidak dapat diatasi secara adil, maka Negara yang
bersangkutan tidak dapat disebut sebagai Negara Hukum dalam arti
yang sesungguhnya.
9. Perlindungan Hak Asasi Manusia:
Dianut dan dipraktekkannya prinsip demokrasi atau kedaulatan rakyat
yang menjamin peran serta masyarakat dalam proses pengambilan
keputusan kenegaraan, sehingga setiap peraturan perundang-undangan
yang ditetapkan dan ditegakkan mencerminkan nilai-nilai keadilan yang
hidup di tengah masyarakat. Hukum dan peraturan perundang-undangan
yang berlaku, tidak boleh ditetapkan dan diterapkan secara sepihak oleh
dan/atau hanya untuk kepentingan penguasa secara bertentangan
dengan prinsip-prinsip demokrasi. Karena hukum tidak dimaksudkan
hanya menjamin kepentingan segelintir orang yang berkuasa, melainkan
menjamin kepentingan akan rasa adil bagi semua orang tanpa kecuali.
Dengan demikian, cita negara hukum (rechtsstaat) yang dikembangkan
bukanlah ‘absolute rechtsstaat’, melainkan ‘democratische rechtsstaat’
atau negara hukum yang demokratis. Dalam setiap Negara Hukum yang
bersifat nomokratis harus dijamin adanya demokrasi, sebagaimana di
dalam setiap Negara Demokrasi harus dijamin penyelenggaraannya
berdasar atas hukum.
10. Bersifat Demokratis (Democratische
Rechtsstaat):
Hukum adalah sarana untuk mencapai tujuan yang diidealkan
bersama. Cita-cita hukum itu sendiri, baik yang dilembagakan
melalui gagasan negara demokrasi (democracy) maupun yang
diwujudkan melalaui gagasan negara hukum (nomocrasy)
dimaksudkan untuk meningkatkan kesejahteraan umum. Bahkan
sebagaimana cita-cita nasional Indonesia yang dirumuskan dalam
Pembukaan UUD 1945, tujuan bangsa Indonesia bernegara adalah
dalam rangka melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh
tumpah darah Indonesia, memajukan kesejahteraan umum,
mencerdaskan kehidupan bangsa, dan ikut melaksanakan
ketertiban dunia berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi
dan keadilan sosial. Negara Hukum berfungsi sebagai sarana
untuk mewujudkan dan mencapai keempat tujuan bernegara
Indonesia itu. Dengan demikian, pembangunan negara Indonesia
tidak terjebak menjadi sekedar ‘rule-driven’, melainkan ‘mission
driven’, yang didasarkan atas aturan hukum.
11. Berfungsi sebagai Sarana Mewujudkan Tujuan Bernegara
(Welfare Rechtsstaat):
Adanya transparansi dan kontrol sosial yang terbuka terhadap
setiap proses pembuatan dan penegakan hukum, sehingga
kelemahan dan kekurangan yang terdapat dalam mekanisme
kelembagaan resmi dapat dilengkapi secara komplementer oleh
peran serta masyarakat secara langsung (partisipasi langsung)
dalam rangka menjamin keadilan dan kebenaran. Adanya
partisipasi langsung ini penting karena sistem perwakilan rakyat
melalui parlemen tidak pernah dapat diandalkan sebagai satu-
satunya saluran aspirasi rakyat. Karena itulah, prinsip
‘representation in ideas’ dibedakan dari ‘representation in
presence’, karena perwakilan fisik saja belum tentu mencerminkan
keterwakilan gagasan atau aspirasi. Demikian pula dalam
penegakan hukum yang dijalankan oleh aparatur kepolisian,
kejaksaan, pengacara, hakim, dan pejabat lembaga
pemasyarakatan, semuanya memerlukan kontrol sosial agar dapat
bekerja dengan efektif, efisien serta menjamin keadilan dan
kebenaran.
12. Transparansi dan Kontrol Sosial:
Khusus mengenai cita Negara Hukum Indonesia yang berdasarkan Pancasila, ide
kenegaraan kita tidak dapat dilepaskan pula dari nilai Ketuhanan Yang Maha Esa
yang merupakan sila pertama dan utama Pancasila. Karena itu, di samping ke-12 ciri
atau unsur yang terkandung dalam gagasan Negara Hukum Modern seperti tersebut
di atas, unsur ciri yang ketigabelas adalah bahwa Negara Hukum Indonesia itu
menjunjung tinggi nilai-nilai ke-Maha Esaan dan ke-Maha Kuasa-an Tuhan. Artinya,
diakuinya prinsip supremasi hukum tidak mengabaikan keyakinan mengenai ke-Maha
Kuasa-an Tuhan Yang Maha Esa yang diyakini sebagai sila pertama dan utama dalam
Pancasila. Karena itu, pengakuan segenap bangsa Indonesia mengenai kekuasaan
tertinggi yang terdapat dalam hukum konstitusi di satu segi tidak boleh bertentangan
dengan keyakinan segenap warga bangsa mengenai prinsip dan nilai-nilai ke-Maha-
Kuasa-an Tuhan Yang Maha Esa itu, dan di pihak lain pengakuan akan prinsip
supremasi hukum itu juga merupakan pengejawantahan atau ekspresi kesadaran
rasional kenegaraan atas keyakinan pada Tuhan Yang Maha Esa yang menyebabkan
setiap manusia Indonesia hanya memutlakkan Yang Esa dan menisbikan kehidupan
antar sesama warga dan menjamin persamaan dan penghormatan atas
kemajemukan dalam kehidupan bersama dalam wadah Pancasila.
13. Ber-Ketuhanan Yang Maha Esa
Perkembangan Pemikiran HAM di Dunia
Piagam Madinah
Magna Charta
The French Declaration
The Four Freedom
Berdasarkan ketentuan Undang-Undang Nomor 39 Tahun 1999,
HAM adalah seperangkat hak yang melekat pada manusia sebagai makhluk
Tuhan Yang Maha Esa dan merupakan anugerah-Nya yang wajib dihormati,
dijunjung tinggi dan dilindungi oleh Negara, hukum, pemerintah dan setiap
orang demi kehormatan serta perlindungan harkat dan martabat manusia.
Perkembangan HAM di Indonesia
HAM
Periode Sebelum Kemerdekaan
(1908-1945): Dalam konteks
pemikiran Oetomo telah
memperhatikan adanya
kesadaran berserikat dan
mengeluarkan pendapat
melalui petisi-petisi yang
ditinjaukan kepada pemerintah
kolonial maupun
dalam tulisan yang dimuat surat
kabar Goeroe Desa. Bentuk
pemikiran HAM Boedi Oetomo
dalam bidang hak kebebasan
berserikat dan
mengeluarkan pendapat.
Perdebatan pemikiran HAM
yang terjadi dalam
sidang BPUPKI berkaitan
dengan masalah hak persamaan
kedudukan di
muka hukum.
Periode Setelah Kemerdekaan
(1945-Sekarang):
-Periode 1945-1950
Menekankan pada hak untuk
merdeka.
- Periode 1950-1959
Demokrasi parlementer.
- Periode 1959-1966
Demokrasi terpimpin.
- Periode 1966-1980:
Penolakan terhadap HAM sebagi
produk Barat dan
Individualistik.
- Periode 1980-1998
Pada masa awal periode ini telah
diadakan berbagi seminar
tentang HAM.
- Periode 1998-sekarang
Telah ditetapkan beberapa
penentuan perundang-
undangan tentang HAM
Macam-Macam HAM
Hak asasi
Pribadi
Hak Asasi
Politik
Hak AsasI
Ekonomi
Hak asasi
Hukum
Hak Asasi
Sosial
Hak Asasi
Budaya
Pelanggaran HAM
Ketentuan yang termaktud dalam Pasal 1 ayat (6) Undang-Undang Nomor 39
Tahun 1999:
Setiap perbuatan seseorang atau kelompok orang, termasuk aparat negara, baik
disengaja maupun tidak disengaja, atau kelalaian yang secara melawan hukum
mengurangi, menghalangi, membatasi, dan/atau mencabut hak asasi manusia
seseorang atau kelompok orang yang dijamin dalam Undang - Undang ini, dan tidak
mendapatkan atau dikhawatirkan tidak akan memperoleh penyelesaian hukum yang
adil dan benar, berdasarkan mekanisme hukum yang berlaku.
Sebab terjadi Pelanggaran HAM
• Belum seimbang pelaksanaan hak dan
kewajiban
• Belum adanya kesepahaman dan kesamaan
mengenai konsep HAM
• Sikap individualisme
• Kurangnya kesadaran tentang HAM
• Rendahnya sikap toleransi
Internal
• Lemahnya dan kurang berfungsinya
lembaga-lembaga penegak hukum
• Penyalahgunaan kemajuan teknologi
Eksternal
Berbagai Peraturan HAM yang
berlaku di Indonesia
UUD Negara RI Tahun 1945
TAP MPRNo.XVIITahun 1998
UU nomor 39 tahun 1999
UU No. 26 Tahun 2000 tentang
Pegadilan HAM
Lembaga Perlindungan HAM di
Indonesia
Komnas HAM Peradilan HAM
Komisi Nasional
Perlindungan Anak dan
Komisi Perlindungan
Anak Indonesia
Komisi Nasional Anti
Kekerasan terhadap
Perempuan
Komisi Kebenaran dan
Rekonsiliasi Komisi
Kebenaran
LSM Pro-demokrasi
dan HAM

More Related Content

Similar to DOC-20230403-WA0010..pptx

(1) awal perkuliahan (negara hukum)
(1) awal perkuliahan (negara hukum)(1) awal perkuliahan (negara hukum)
(1) awal perkuliahan (negara hukum)Abid Zamzami
 
Negara hukum rule of law
Negara hukum rule of lawNegara hukum rule of law
Negara hukum rule of lawGozali Ghozi
 
Rule of law dan ham yoa
Rule of law dan ham yoaRule of law dan ham yoa
Rule of law dan ham yoaOsepAhmad
 
PKN kd 3.3 no. 6 12
PKN kd 3.3 no. 6 12PKN kd 3.3 no. 6 12
PKN kd 3.3 no. 6 12Andi Widya
 
Negara Hukum Dan Demokrasi By Kelompok 9.pptx
Negara Hukum Dan Demokrasi By Kelompok 9.pptxNegara Hukum Dan Demokrasi By Kelompok 9.pptx
Negara Hukum Dan Demokrasi By Kelompok 9.pptxFoxzeBaper
 
Materi Kewarganegaraan Negara Republik Indonesia.pptx
Materi Kewarganegaraan Negara Republik Indonesia.pptxMateri Kewarganegaraan Negara Republik Indonesia.pptx
Materi Kewarganegaraan Negara Republik Indonesia.pptxAgusSuwondo3
 
Kedaulatan rakyat dan sistem pemerintahan
Kedaulatan rakyat dan sistem pemerintahanKedaulatan rakyat dan sistem pemerintahan
Kedaulatan rakyat dan sistem pemerintahanjimmy
 
MAKALAH HAK ASASI MANUSIA
MAKALAH HAK ASASI MANUSIAMAKALAH HAK ASASI MANUSIA
MAKALAH HAK ASASI MANUSIAELFRIDANAZARA55
 
KELOMPOK 3 - KONSTITUSI.pptx
KELOMPOK 3 - KONSTITUSI.pptxKELOMPOK 3 - KONSTITUSI.pptx
KELOMPOK 3 - KONSTITUSI.pptxAdiAdi385174
 
Negara hukum rule of law.ppt
Negara hukum rule of law.pptNegara hukum rule of law.ppt
Negara hukum rule of law.pptpikipardede1
 
Negara Hukum dan HAM dalam kehidupan beebangsa
Negara Hukum dan HAM dalam kehidupan beebangsaNegara Hukum dan HAM dalam kehidupan beebangsa
Negara Hukum dan HAM dalam kehidupan beebangsadidrikafaluna
 
Negara dan konstitusi
Negara dan konstitusiNegara dan konstitusi
Negara dan konstitusiIlham W'ie
 
Negara hukum dan negara hukum demokratis
Negara hukum dan negara hukum demokratisNegara hukum dan negara hukum demokratis
Negara hukum dan negara hukum demokratisLalola Kaban
 
RULE OF LAW HAM.pptx
RULE OF LAW HAM.pptxRULE OF LAW HAM.pptx
RULE OF LAW HAM.pptxAnakBaru5
 

Similar to DOC-20230403-WA0010..pptx (20)

(1) awal perkuliahan (negara hukum)
(1) awal perkuliahan (negara hukum)(1) awal perkuliahan (negara hukum)
(1) awal perkuliahan (negara hukum)
 
Negara Hukum
Negara HukumNegara Hukum
Negara Hukum
 
Negara hukum rule of law
Negara hukum rule of lawNegara hukum rule of law
Negara hukum rule of law
 
Rule of law dan ham yoa
Rule of law dan ham yoaRule of law dan ham yoa
Rule of law dan ham yoa
 
PKN kd 3.3 no. 6 12
PKN kd 3.3 no. 6 12PKN kd 3.3 no. 6 12
PKN kd 3.3 no. 6 12
 
Hukum dan ham
Hukum dan hamHukum dan ham
Hukum dan ham
 
Negara Hukum Dan Demokrasi By Kelompok 9.pptx
Negara Hukum Dan Demokrasi By Kelompok 9.pptxNegara Hukum Dan Demokrasi By Kelompok 9.pptx
Negara Hukum Dan Demokrasi By Kelompok 9.pptx
 
Materi Kewarganegaraan Negara Republik Indonesia.pptx
Materi Kewarganegaraan Negara Republik Indonesia.pptxMateri Kewarganegaraan Negara Republik Indonesia.pptx
Materi Kewarganegaraan Negara Republik Indonesia.pptx
 
Kedaulatan rakyat dan sistem pemerintahan
Kedaulatan rakyat dan sistem pemerintahanKedaulatan rakyat dan sistem pemerintahan
Kedaulatan rakyat dan sistem pemerintahan
 
MAKALAH HAK ASASI MANUSIA
MAKALAH HAK ASASI MANUSIAMAKALAH HAK ASASI MANUSIA
MAKALAH HAK ASASI MANUSIA
 
Isi makalah santi
Isi makalah santiIsi makalah santi
Isi makalah santi
 
KELOMPOK 3 - KONSTITUSI.pptx
KELOMPOK 3 - KONSTITUSI.pptxKELOMPOK 3 - KONSTITUSI.pptx
KELOMPOK 3 - KONSTITUSI.pptx
 
Negara hukum rule of law.ppt
Negara hukum rule of law.pptNegara hukum rule of law.ppt
Negara hukum rule of law.ppt
 
Negara Hukum dan HAM dalam kehidupan beebangsa
Negara Hukum dan HAM dalam kehidupan beebangsaNegara Hukum dan HAM dalam kehidupan beebangsa
Negara Hukum dan HAM dalam kehidupan beebangsa
 
PKn
PKnPKn
PKn
 
Hukum Ditaati Orang
Hukum Ditaati OrangHukum Ditaati Orang
Hukum Ditaati Orang
 
Pkn
Pkn Pkn
Pkn
 
Negara dan konstitusi
Negara dan konstitusiNegara dan konstitusi
Negara dan konstitusi
 
Negara hukum dan negara hukum demokratis
Negara hukum dan negara hukum demokratisNegara hukum dan negara hukum demokratis
Negara hukum dan negara hukum demokratis
 
RULE OF LAW HAM.pptx
RULE OF LAW HAM.pptxRULE OF LAW HAM.pptx
RULE OF LAW HAM.pptx
 

Recently uploaded

Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggerak
Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru PenggerakAksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggerak
Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggeraksupriadi611
 
implementasu Permendikbudristek no 53 2023
implementasu Permendikbudristek no 53 2023implementasu Permendikbudristek no 53 2023
implementasu Permendikbudristek no 53 2023DodiSetiawan46
 
adap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptx
adap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptxadap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptx
adap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptxmtsmampunbarub4
 
alat-alat liturgi dalam Gereja Katolik.pptx
alat-alat liturgi dalam Gereja Katolik.pptxalat-alat liturgi dalam Gereja Katolik.pptx
alat-alat liturgi dalam Gereja Katolik.pptxRioNahak1
 
aksi nyata pendidikan inklusif.pelatihan mandiri pmm
aksi nyata pendidikan inklusif.pelatihan mandiri pmmaksi nyata pendidikan inklusif.pelatihan mandiri pmm
aksi nyata pendidikan inklusif.pelatihan mandiri pmmeunikekambe10
 
MATERI EKOSISTEM UNTUK SEKOLAH MENENGAH ATAS
MATERI EKOSISTEM UNTUK SEKOLAH MENENGAH ATASMATERI EKOSISTEM UNTUK SEKOLAH MENENGAH ATAS
MATERI EKOSISTEM UNTUK SEKOLAH MENENGAH ATASKurniawan Dirham
 
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptx
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptxDESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptx
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptxFuzaAnggriana
 
Model Manajemen Strategi Public Relations
Model Manajemen Strategi Public RelationsModel Manajemen Strategi Public Relations
Model Manajemen Strategi Public RelationsAdePutraTunggali
 
Panduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptx
Panduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptxPanduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptx
Panduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptxsudianaade137
 
Karakteristik Negara Brazil, Geografi Regional Dunia
Karakteristik Negara Brazil, Geografi Regional DuniaKarakteristik Negara Brazil, Geografi Regional Dunia
Karakteristik Negara Brazil, Geografi Regional DuniaNadia Putri Ayu
 
Jurnal Dwi mingguan modul 1.2-gurupenggerak.pptx
Jurnal Dwi mingguan modul 1.2-gurupenggerak.pptxJurnal Dwi mingguan modul 1.2-gurupenggerak.pptx
Jurnal Dwi mingguan modul 1.2-gurupenggerak.pptxBambang440423
 
Kisi-kisi UTS Kelas 9 Tahun Ajaran 2023/2024 Semester 2 IPS
Kisi-kisi UTS Kelas 9 Tahun Ajaran 2023/2024 Semester 2 IPSKisi-kisi UTS Kelas 9 Tahun Ajaran 2023/2024 Semester 2 IPS
Kisi-kisi UTS Kelas 9 Tahun Ajaran 2023/2024 Semester 2 IPSyudi_alfian
 
AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptx
AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptxAKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptx
AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptxWirionSembiring2
 
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docx
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docxModul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docx
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docxherisriwahyuni
 
Lembar Observasi Pembelajaran di Kelas.docx
Lembar Observasi Pembelajaran di  Kelas.docxLembar Observasi Pembelajaran di  Kelas.docx
Lembar Observasi Pembelajaran di Kelas.docxbkandrisaputra
 
Kelompok 4 : Karakteristik Negara Inggris
Kelompok 4 : Karakteristik Negara InggrisKelompok 4 : Karakteristik Negara Inggris
Kelompok 4 : Karakteristik Negara InggrisNazla aulia
 
Topik 1 - Pengenalan Penghayatan Etika dan Peradaban Acuan Malaysia.pptx
Topik 1 - Pengenalan Penghayatan Etika dan Peradaban Acuan Malaysia.pptxTopik 1 - Pengenalan Penghayatan Etika dan Peradaban Acuan Malaysia.pptx
Topik 1 - Pengenalan Penghayatan Etika dan Peradaban Acuan Malaysia.pptxsyafnasir
 
Petunjuk Teknis Aplikasi Pelaksanaan OSNK 2024
Petunjuk Teknis Aplikasi Pelaksanaan OSNK 2024Petunjuk Teknis Aplikasi Pelaksanaan OSNK 2024
Petunjuk Teknis Aplikasi Pelaksanaan OSNK 2024budimoko2
 
TPPK_panduan pembentukan tim TPPK di satuan pendidikan
TPPK_panduan pembentukan tim TPPK di satuan pendidikanTPPK_panduan pembentukan tim TPPK di satuan pendidikan
TPPK_panduan pembentukan tim TPPK di satuan pendidikanNiKomangRaiVerawati
 
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptxPPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptxalalfardilah
 

Recently uploaded (20)

Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggerak
Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru PenggerakAksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggerak
Aksi Nyata Modul 1.1 Calon Guru Penggerak
 
implementasu Permendikbudristek no 53 2023
implementasu Permendikbudristek no 53 2023implementasu Permendikbudristek no 53 2023
implementasu Permendikbudristek no 53 2023
 
adap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptx
adap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptxadap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptx
adap penggunaan media sosial dalam kehidupan sehari-hari.pptx
 
alat-alat liturgi dalam Gereja Katolik.pptx
alat-alat liturgi dalam Gereja Katolik.pptxalat-alat liturgi dalam Gereja Katolik.pptx
alat-alat liturgi dalam Gereja Katolik.pptx
 
aksi nyata pendidikan inklusif.pelatihan mandiri pmm
aksi nyata pendidikan inklusif.pelatihan mandiri pmmaksi nyata pendidikan inklusif.pelatihan mandiri pmm
aksi nyata pendidikan inklusif.pelatihan mandiri pmm
 
MATERI EKOSISTEM UNTUK SEKOLAH MENENGAH ATAS
MATERI EKOSISTEM UNTUK SEKOLAH MENENGAH ATASMATERI EKOSISTEM UNTUK SEKOLAH MENENGAH ATAS
MATERI EKOSISTEM UNTUK SEKOLAH MENENGAH ATAS
 
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptx
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptxDESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptx
DESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA BERBASIS DIGITAL.pptx
 
Model Manajemen Strategi Public Relations
Model Manajemen Strategi Public RelationsModel Manajemen Strategi Public Relations
Model Manajemen Strategi Public Relations
 
Panduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptx
Panduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptxPanduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptx
Panduan Substansi_ Pengelolaan Kinerja Kepala Sekolah Tahap Pelaksanaan.pptx
 
Karakteristik Negara Brazil, Geografi Regional Dunia
Karakteristik Negara Brazil, Geografi Regional DuniaKarakteristik Negara Brazil, Geografi Regional Dunia
Karakteristik Negara Brazil, Geografi Regional Dunia
 
Jurnal Dwi mingguan modul 1.2-gurupenggerak.pptx
Jurnal Dwi mingguan modul 1.2-gurupenggerak.pptxJurnal Dwi mingguan modul 1.2-gurupenggerak.pptx
Jurnal Dwi mingguan modul 1.2-gurupenggerak.pptx
 
Kisi-kisi UTS Kelas 9 Tahun Ajaran 2023/2024 Semester 2 IPS
Kisi-kisi UTS Kelas 9 Tahun Ajaran 2023/2024 Semester 2 IPSKisi-kisi UTS Kelas 9 Tahun Ajaran 2023/2024 Semester 2 IPS
Kisi-kisi UTS Kelas 9 Tahun Ajaran 2023/2024 Semester 2 IPS
 
AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptx
AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptxAKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptx
AKSI NYATA MODUL 1.2-1 untuk pendidikan guru penggerak.pptx
 
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docx
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docxModul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docx
Modul Ajar Bahasa Indonesia - Menulis Puisi Spontanitas - Fase D.docx
 
Lembar Observasi Pembelajaran di Kelas.docx
Lembar Observasi Pembelajaran di  Kelas.docxLembar Observasi Pembelajaran di  Kelas.docx
Lembar Observasi Pembelajaran di Kelas.docx
 
Kelompok 4 : Karakteristik Negara Inggris
Kelompok 4 : Karakteristik Negara InggrisKelompok 4 : Karakteristik Negara Inggris
Kelompok 4 : Karakteristik Negara Inggris
 
Topik 1 - Pengenalan Penghayatan Etika dan Peradaban Acuan Malaysia.pptx
Topik 1 - Pengenalan Penghayatan Etika dan Peradaban Acuan Malaysia.pptxTopik 1 - Pengenalan Penghayatan Etika dan Peradaban Acuan Malaysia.pptx
Topik 1 - Pengenalan Penghayatan Etika dan Peradaban Acuan Malaysia.pptx
 
Petunjuk Teknis Aplikasi Pelaksanaan OSNK 2024
Petunjuk Teknis Aplikasi Pelaksanaan OSNK 2024Petunjuk Teknis Aplikasi Pelaksanaan OSNK 2024
Petunjuk Teknis Aplikasi Pelaksanaan OSNK 2024
 
TPPK_panduan pembentukan tim TPPK di satuan pendidikan
TPPK_panduan pembentukan tim TPPK di satuan pendidikanTPPK_panduan pembentukan tim TPPK di satuan pendidikan
TPPK_panduan pembentukan tim TPPK di satuan pendidikan
 
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptxPPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
PPT_AKUNTANSI_PAJAK_ATAS_ASET_TETAP.pptx
 

DOC-20230403-WA0010..pptx

  • 2. Istilah Negara Hukum baru dikenal pada Abad XIX tetapi konsep Negara Hukum telah lama ada dan berkembang sesuai dengan tuntutan keadaan. Dimulai dari jaman Plato hingga kini, konsepsi Negara Hukum telah banyak mengalami perubahan yang mengilhami para filsuf dan para pakar hukum untuk merumuskan apa yang dimaksud dengan Negara Hukum dan hal-hal apa saja yang harus ada dalam konsep Negara Hukum. Istilah Negara Hukum baru dikenal pada Abad XIX tetapi konsep Negara Hukum telah lama ada dan berkembang sesuai dengan tuntutan keadaan. Dimulai dari jaman Plato hingga kini, konsepsi Negara Hukum telah banyak mengalami perubahan yang mengilhami para filsuf dan para pakar hukum untuk merumuskan apa yang dimaksud dengan Negara Hukum dan hal-hal apa saja yang harus ada dalam konsep Negara Hukum.
  • 3. Zaman Plato dan Aristoteles Plato dan Aristoteles mengintrodusir Negara Hukum adalah negara yang diperintah oleh negara yang adil. Dalam filsafatnya, keduanya menyinggung angan-angan (cita-cita) manusia yang berkorespondensi dengan dunia yang mutlak yang disebut:1. Cita-cita untuk mengejar kebenaran (idée der warhead); 2. Cita-cita untuk mengejar kesusilaan (idée der zodelijkheid); 3. Cita-cita manusia untuk mengejar keindahan (idee der schonheid); 4. Cita-cita untuk mengejar keadilan (idée der gorechtigheid). Menurut Aristoteles, keadilan dapat berupa komunikatif (menjalankan keadilan) dan distributif (memberikan keadilan). Menurut Plato yang kemudian dilanjutkan oleh Aristoteles, bahwa hukum yang diharapkan adalah hukum yang adil dan dapat memberikan kesejahteraan bagi msyarakat, hukum yang bukan merupakan paksaan dari penguasa melainkan sesuai dengan kehendak warga Negara, dan untuk mengatur hukum itu dibutuhkan konstitusi yang memuat aturan-aturan dalam hidup bernegara Perkembangan Konsep Negara Hukum:
  • 4. Paham Eropa Kontinental Diawali pendapat dari Immanuel Kant yang mengartikan Negara Hukum adalah Negara Hukum Formal (Negara berada dalam keadaan statis atau hanya formalitas yang biasa disebut dengan Negara Penjaga Malam / Nachtwakestaat). F.J. Stahl, kalangan ahli hukum Eropa Kontinental memberikan ciri-ciri Negara hukum (rechtstaat) sebagai berikut :a. Pengakuan terhadap hak-hak asasi manusia; b. Pemisahan kekuasaan Negara; c. Pemerintahan berdasarkan undang-undang; d. Adanya Peradilan Administrasi. Perumusan ciri-ciri Negara Hukum yang dilakukan oleh F.J. Stahl kemudian ditinjau ulang oleh International Commision of Jurist pada Konferensi yang diselenggarakan di Bangkok tahun 1965, yang memberikan ciri-ciri sebagai berikut :a. Perlindungan konstitusional, artinya selain menjamin hak-hak individu konstitusi harus pula menentukan cara procedural untuk memperoleh perlindungan atas hak-hak yang dijamin; b. Badan Kehakiman yang bebas dan tidak memihak; c. Pemilihan Umum yang bebas; d. Kebebasan menyatakan pendapat; e. Kebebasan berserikat/berorganisasi dan beroposisi; f. Pendidikan Kewarganegaraan.
  • 5. Indonesia Pada tahun 1966 di Jakarta diadakan Seminar Nasional Indonesia tentang Indonesia Negara Hukum. Yang mana salah satu hasil Seminar adalah dirumuskannya prinsip-prinsip Negara Hukum yang menurut pemikiran saat itu, prinsip ini dapat diterima secara umum. Prinsip-prinsip itu adalah : 1. Prinsip-prinsip jaminan dan perlindungan terhadap HAM; 2. Prinsip peradilan yang bebas dan tidak memihak, artinya: - Kedudukan peradilan haruslah independen tetapi tetap membutuhkan pengawasan baik internal dan eksternal. - Pengawasan eksternal salah satunya dilaksanakan oleh Komisi Ombudsman (dibentuk dengan Keppres No. 44 Tahun 2000 tentang Komisi Ombudsman) yaitu Lembaga Pengawas Eksternal terhadap Lembaga Negara serta memberikan perlindungan hukum terhadap publik, termasuk proses berperkara di Pengadilan mulai dari perkara diterima sampai perkara diputus. Indonesia, menganut konsep Rechtstaats eropa Kontinental yang merupakan warisan dari kolonial Belanda. Istilah negara hukum di Indonesia sering diterjemahkan Rechtstaats atau Rule of Law untuk menunjuk hal yang sama. Hal ini tercermin dalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 Amandemen ke tiga Pasal 1 ayat (3) yang mangatakan “ Negara Indonesia adalah Negara Hukum “. Indonesia juga disebut negara Demokrasi yang tercermin dalam Undang-Undang Dasar 1945 Amandemen ke tiga Pasal 1 ayat(2), bahwa” Kedaulatan berada ditangan rakyat dan dilaksanakan menurut Undang-Undang Dasar”. Konsekuesi bahwa Indonesia adalah negara hukum, kekuasaan tertinggi dalam negara adalah hukum.
  • 6. Rumusan Konsep Negara Hukum: 1). F.J. Stahl dengan konsep Negara Hukum Formal menyusun unsur-unsur Negara hukum adalah: a. Mengakui dan melindungi hak-hak asasi manusia; b. Untuk melindungi hak asasi tersebut maka penyelenggaraan Negara harus berdasarkan pada teori trias politica; c. Dalam menjalankan tugasnya, pemerintah berdasar atas undang-undang (wetmatig bestuur); d. Apabila dalam menjalankan tugasnya berdasarkan undang-undang pemerintah masih melanggar hak asasi (campur tangan pemerintah dalam kehidupan pribadi seseorang), maka ada pengadilan administrasi yang akan menyelesaikannya.
  • 7. 2). Menurut Sri Soemantri yang terpenting dalam Negara hukum , yaitu :1. Bahwa pemerintahan dalam menjalankan tugas dan kewajibannya harus berdasarkan hukum atau peraturan perundang-undangan; 2. Adanya jaminan terhadap hak-hak asasi manusia (warganya); 3. Adanya pembagian kekuasaan dalam Negara; 4. Adanya pengawasan dari badan- badan peradilan.
  • 8. Dalam Pasal 1 ayat 3 UUD 1945 Amandemen disebutkan, “Negara Indonesia adalah negara hukum”. Dikaitkan dengan kalimat di atas, arti Negara hukum tidak terpisahkan dari pilarnya yaitu kedaulatan hukum. Di samping itu para pendiri Negara dalam membentuk pemerintahan Negara Indonesia telah menentukan pilar lainnya, yaitu kedaulatan rakyat. Hal yang demikian mewujudkan perpaduan integral antara paham kedaulatan hukum dan kedaulatan rakyat. Kemudian hal tersebut dikontradiktifkan dan dipisahkan secara tegas antara Negara hukum pada satu pihak dan Negara kekuasaan di pihak lain yang dapat menjelma seperti dalam bentuk diktator atau bentuk lainnya semacam itu, yang tidak dikehendaki dilaksanakan di negeri ini. Maksud Pasal 1 (3) UUD 1945 Hasil Amandemen
  • 9. 1. Azhary berkesimpulan bahwa ciri khas Negara Hukum Indonesia ialah unsur-unsur utamanya, yang terdiri dari: 1. Hukumnya bersumber pada Pancasila; 2. Berkedaulatan rakyat; 3. Pemerintahan berdasarkan atas sistem konstitusi; 4. Persamaan kedudukan di dalam hukum dan pemerintahan; 5. Kekuasaan Kehakiman yang bebas dari pengaruh kekuasaan lainnya; 6. Pembentukan undang-undang oleh Presiden bersama-sama dengan DPR; 7. Dianutnya sistem MPR. 2. Sunaryati Hartono menambahkan bahwa Negara hukum saat ini adalah dalam pengertian Negara hukum yang bertanggungjawab. Menurut Sunaryati, Negara hukum yang bertanggung jawab adalah pilar keempat setelah Eksekutif, Legislatif, dan Yudikatif. Jadi, dalam Negara hukum yang pokok adalah adanya pembatasan kekuasaan oleh hukum, dalam arti bahwa segala sikap, tingkah laku dan perbuatan, baik yang dilakukan oleh para penguasa Negara maupun oleh warganegaranya berdasarkan hukum positif. Sehingga, terutama warganegaranya terbebas dari tindakan sewenang-wenang dari para penguasa Negara.
  • 10. Cita-Cita Negara Hukum Indonesia Dalam rangka merumuskan kembali ide-ide pokok konsepsi Negara Hukum dan penerapannya dalam situasi Indonesia dewasa ini, dirumuskan kembali adanya tiga belas prinsip pokok Negara Hukum (Rechtsstaat) yang berlaku di zaman sekarang. Ketiga-belas prinsip pokok tersebut merupakan pilar-pilar utama yang menyangga berdiri tegaknya satu negara modern sehingga dapat disebut sebagai Negara Hukum (The Rule of Law, ataupun Rechtsstaat) dalam arti yang sebenarnya, yaitu:
  • 11. Adanya pengakuan normatif dan empirik akan prinsip supremasi hukum, yaitu bahwa semua masalah diselesaikan dengan hukum sebagai pedoman tertinggi. Dalam perspektif supremasi hukum (supremacy of law), pada hakikatnya pemimpin tertinggi negara yang sesungguhnya, bukanlah manusia, tetapi konstitusi yang mencerminkan hukum yang tertinggi. Pengakuan normatif mengenai supremasi hukum adalah pengakuan yang tercermin dalam perumusan hukum dan/atau konstitusi, sedangkan pengakuan empirik adalah pengakuan yang tercermin dalam perilaku sebagian terbesar masyarakatnya bahwa hukum itu memang ‘supreme’. Bahkan, dalam republik yang menganut sistem presidential yang bersifat murni, konstitusi itulah yang sebenarnya lebih tepat untuk disebut sebagai ‘kepala negara’. Itu sebabnya, dalam sistem pemerintahan presidential, tidak dikenal adanya pembedaan antara kepala Negara dan kepala pemerintahan seperti dalam sistem pemerintahan parlementer. 1. Supremasi Hukum
  • 12. Sebagaimana disebutkan dalam Pasal 27 ayat (1) Undang-Undang Dasar 1945, bermakna bahwa setiap orang diakui dan dijamin hak pribadinya, setiap orang, siapapun dia mempunyai kedudukan yang sama dan sederajat didalam hukum dan pemerintahan. Sebagai konsekuensinya adalah “pasal ini mengharuskan negara untuk tidak memperlakukan orang tidak adil, baik dalam pengadilan maupun pemerintahan. Artinya tidak seorangpun dapat dipaksa melawan kemauan orang lain baik dengan cara ancaman, desakan maupun dengan sikap politis”. Singkatnya equality before the law bermakna bahwa pemerintah harus memperlakukan secara adil terhadap setiap orang, siapapun, apakah itu manusia miskin dan orang kaya, orang yang mempunyai kedudukan sosial ekonomi dan sebagainya. Singkatnya tidak ada diskriminasi pemerintah terhadap siapapun. 2. Persamaan dalam Hukum (Equality before the Law):
  • 13. Dalam setiap Negara Hukum, dipersyaratkan berlakunya asas legalitas dalam segala bentuknya (due process of law), yaitu bahwa segala tindakan pemerintahan harus didasarkan atas peraturan perundang- undangan yang sah dan tertulis. Peraturan perundang-undangan tertulis tersebut harus ada dan berlaku lebih dulu atau mendahului tindakan atau perbuatan administrasi yang dilakukan. Dengan demikian, setiap perbuatan atau tindakan administrasi harus didasarkan atas aturan atau ‘rules and procedures’ (regels). Prinsip normatif demikian nampaknya seperti sangat kaku dan dapat menyebabkan birokrasi menjadi lamban. Oleh karena itu, untuk menjamin ruang gerak bagi para pejabat administrasi negara dalam menjalankan tugasnya, maka sebagai pengimbang, diakui pula adanya prinsip ‘frijs ermessen’ yang memungkinkan para pejabat tata usaha negara atau administrasi negara mengembangkan dan menetapkan sendiri ‘beleid-regels’ (‘policy rules’) ataupun peraturan-peraturan yang dibuat untuk kebutuhan internal (internal regulation) secara bebas dan mandiri dalam rangka menjalankan tugas jabatan yang dibebankan oleh peraturan yang sah. 3. Asas Legalitas (Due Process of Law):
  • 14. Adanya pembatasan kekuasaan negara dan organ-organ negara dengan cara menerapkan prinsip pembagian kekuasaan secara vertikal atau pemisahan kekuasaan secara horizontal. Setiap kekuasaan pasti memiliki kecenderungan untuk berkembang menjadi sewenangwenang, seperti dikemukakan oleh Lord Acton: “Power tends to corrupt, and absolute power corrupts absolutely”. Karena itu, kekuasaan selalu harus dibatasi dengan cara memisah-misahkan kekuasaan ke dalam cabang-cabang yang bersifat ‘checks and balances’ dalam kedudukan yang sederajat dan saling mengimbangi dan mengendalikan satu sama lain. Pembatasan kekuasaan juga dilakukan dengan membagi-bagi kekuasaan ke dalam beberapa organ yang tersusun secara vertikal. Dengan begitu, kekuasaan tidak tersentralisasi dan terkonsentrasi dalam satu organ atau satu tangan yang memungkinkan terjadinya kesewenang-wenangan. 4. Pembatasan Kekuasaan:
  • 15. Dalam rangka membatasi kekuasaan itu, di zaman sekarang berkembang pula adanya pengaturan kelembagaan pemerintahan yang bersifat ‘independent’, seperti bank sentral, organisasi tentara, dan organisasi kepolisian. Selain itu, ada pula lembaga-lembaga seperti Komisi Nasional Hak Asasi Manusia, Komisi Pemilihan Umum (KPU), Ombudsman, Komisi Penyiaran Indonesia (KPI), dan lain sebagainya. Lembaga, badan atau organisasi-organisasi ini sebelumnya dianggap sepenuhnya berada dalam kekuasaan eksekutif, tetapi sekarang berkembang menjadi independen sehingga tidak lagi sepenuhnya merupakan hak mutlak seorang kepala eksekutif untuk menentukan pengangkatan ataupun pemberhentian pimpinannya. Independensi lembaga atau organ-organ tersebut dianggap penting untuk menjamin demokrasi, karena fungsinya dapat disalahgunakan oleh pemerintah untuk melanggengkan kekuasaan. Misalnya, fungsi tentara yang memegang senjata dapat dipakai untuk menumpang aspirasi prodemokrasi, bank sentral dapat dimanfaatkan untuk mengontrol sumber-sumber kekuangan yang dapat dipakai untuk tujuan mempertahankan kekuasaan, dan begitu pula lembaga atau organisasi lainnya dapat digunakan untuk kepentingan kekuasaan. Karena itu, independensi lembaga- lembaga tersebut dianggap sangat penting untuk menjamin prinsip negara hukum dan demokrasi. 5. Organ-Organ Campuran Yang Bersifat Independen
  • 16. Adanya peradilan yang bebas dan tidak memihak (independent and impartial judiciary). Peradilan bebas dan tidak memihak ini mutlak harus ada dalam setiap Negara Hukum. Dalam menjalankan tugas judisialnya, hakim tidak boleh dipengaruhi oleh siapapun juga, baik karena kepentingan jabatan (politik) maupun kepentingan uang (ekonomi). Untuk menjamin keadilan dan kebenaran, tidak diperkenankan adanya intervensi ke dalam proses pengambilan putusan keadilan oleh hakim, baik intervensi dari lingkungan kekuasaan eksekutif maupun legislatif ataupun dari kalangan masyarakat dan media massa. Dalam menjalankan tugasnya, hakim tidak boleh memihak kepada siapapun juga kecuali hanya kepada kebenaran dan keadilan. Namun demikian, dalam menjalankan tugasnya, proses pemeriksaan perkara oleh hakim juga harus bersifat terbuka, dan dalam menentukan penilaian dan menjatuhkan putusan, hakim harus menghayati nilai-nilai keadilan yang hidup di tengah-tengah masyarakat. Hakim tidak hanya bertindak sebagai ‘mulut’ undang-undang atau peraturan perundang-undangan, melainkan juga ‘mulut’ keadilan yang menyuarakan perasaan keadilan yang hidup di tengah-tengah masyarakat. 6. Peradilan Bebas dan Tidak Memihak:
  • 17. Meskipun peradilan tata usaha negara juga menyangkut prinsip peradilan bebas dan tidak memihak, tetapi penyebutannya secara khusus sebagai pilar utama Negara Hukum tetap perlu ditegaskan tersendiri. Dalam setiap Negara Hukum, harus terbuka kesempatan bagi tiap-tiap warga negara untuk menggugat keputusan pejabat administrasi Negara dan dijalankannya putusan hakim tata usaha negara (administrative court) oleh pejabat administrasi negara. Pengadilan Tata Usaha Negara ini penting disebut tersendiri, karena dialah yang menjamin agar warga negara tidak didzalimi oleh keputusan-keputusan para pejabat administrasi negara sebagai pihak yang berkuasa. Jika hal itu terjadi, maka harus ada pengadilan yang menyelesaikan tuntutan keadilan itu bagi warga Negara, dan harus ada jaminan bahwa putusan hakim tata usaha Negara itu benar-benar djalankan oleh para pejabat tata usaha Negara yang bersangkutan. Sudah tentu, keberadaan hakim peradilan tata usaha negara itu sendiri harus pula dijamin bebas dan tidak memihak sesuai prinsip ‘independent and impartial judiciary’ tersebut di atas. 7. Peradilan Tata Usaha Negara:
  • 18. Di samping adanya pengadilan tata usaha negara yang diharapkan memberikan jaminan tegaknya keadilan bagi tiap-tiap warga negara, Negara Hukum modern juga lazim mengadopsikan gagasan mahkamah konstitusi dalam sistem ketatanegaraannya, baik dengan pelembagaannya yang berdiri sendiri di luar dan sederajat dengan Mahkamah Agung ataupun dengan mengintegrasikannya ke dalam kewenangan Mahkamah Agung yang sudah ada sebelumnya. Pentingnya peradilan ataupun mahkamah konstitusi (constitutional court) ini adalah dalam upaya memperkuat sistem ‘checks and balances’ antara cabang- cabang kekuasaan yang sengaja dipisah-pisahkan untuk menjamin demokrasi. Misalnya, mahkamah ini diberi fungsi pengujian konstitusionalitas undang-undang yang merupakan produk lembaga legislatif, dan memutus berkenaan dengan berbagai bentuk sengketa antar lembaga negara yang mencerminkan cabang-cabang kekuasaan negara yang dipisah-pisahkan. Keberadaan mahkamah konstitusi ini di berbagai negara demokrasi dewasa ini makin dianggap penting dan karena itu dapat ditambahkan menjadi satu pilar baru bagi tegaknya Negara Hukum modern. 8. Peradilan Tata Negara (Constitutional Court):
  • 19. Adanya perlindungan konstitusional terhadap hak asasi manusia dengan jaminan hukum bagi tuntutan penegakannya melalui proses yang adil. Perlindungan terhadap hak asasi manusia tersebut dimasyarakatkan secara luas dalam rangka mempromosikan penghormatan dan perlindungan terhadap hak-hak asasi manusia sebagai ciri yang penting suatu Negara Hukum yang demokratis. Setiap manusia sejak kelahirannya menyandang hak-hak dan kewajiban-kewajiban yang bersifat bebas dan asasi. Terbentuknya Negara dan demikian pula penyelenggaraan kekuasaan suatu Negara tidak boleh mengurangi arti atau makna kebebasan dan hak-hak asasi kemanusiaan itu. Karena itu, adanya perlindungan dan penghormatan terhadap hak-hak asasi manusia itu merupakan pilar yang sangat penting dalam setiap Negara yang disebut sebagai Negara Hukum. Jika dalam suatu Negara, hak asasi manusia terabaikan atau dilanggar dengan sengaja dan penderitaan yang ditimbulkannya tidak dapat diatasi secara adil, maka Negara yang bersangkutan tidak dapat disebut sebagai Negara Hukum dalam arti yang sesungguhnya. 9. Perlindungan Hak Asasi Manusia:
  • 20. Dianut dan dipraktekkannya prinsip demokrasi atau kedaulatan rakyat yang menjamin peran serta masyarakat dalam proses pengambilan keputusan kenegaraan, sehingga setiap peraturan perundang-undangan yang ditetapkan dan ditegakkan mencerminkan nilai-nilai keadilan yang hidup di tengah masyarakat. Hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku, tidak boleh ditetapkan dan diterapkan secara sepihak oleh dan/atau hanya untuk kepentingan penguasa secara bertentangan dengan prinsip-prinsip demokrasi. Karena hukum tidak dimaksudkan hanya menjamin kepentingan segelintir orang yang berkuasa, melainkan menjamin kepentingan akan rasa adil bagi semua orang tanpa kecuali. Dengan demikian, cita negara hukum (rechtsstaat) yang dikembangkan bukanlah ‘absolute rechtsstaat’, melainkan ‘democratische rechtsstaat’ atau negara hukum yang demokratis. Dalam setiap Negara Hukum yang bersifat nomokratis harus dijamin adanya demokrasi, sebagaimana di dalam setiap Negara Demokrasi harus dijamin penyelenggaraannya berdasar atas hukum. 10. Bersifat Demokratis (Democratische Rechtsstaat):
  • 21. Hukum adalah sarana untuk mencapai tujuan yang diidealkan bersama. Cita-cita hukum itu sendiri, baik yang dilembagakan melalui gagasan negara demokrasi (democracy) maupun yang diwujudkan melalaui gagasan negara hukum (nomocrasy) dimaksudkan untuk meningkatkan kesejahteraan umum. Bahkan sebagaimana cita-cita nasional Indonesia yang dirumuskan dalam Pembukaan UUD 1945, tujuan bangsa Indonesia bernegara adalah dalam rangka melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia, memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, dan ikut melaksanakan ketertiban dunia berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial. Negara Hukum berfungsi sebagai sarana untuk mewujudkan dan mencapai keempat tujuan bernegara Indonesia itu. Dengan demikian, pembangunan negara Indonesia tidak terjebak menjadi sekedar ‘rule-driven’, melainkan ‘mission driven’, yang didasarkan atas aturan hukum. 11. Berfungsi sebagai Sarana Mewujudkan Tujuan Bernegara (Welfare Rechtsstaat):
  • 22. Adanya transparansi dan kontrol sosial yang terbuka terhadap setiap proses pembuatan dan penegakan hukum, sehingga kelemahan dan kekurangan yang terdapat dalam mekanisme kelembagaan resmi dapat dilengkapi secara komplementer oleh peran serta masyarakat secara langsung (partisipasi langsung) dalam rangka menjamin keadilan dan kebenaran. Adanya partisipasi langsung ini penting karena sistem perwakilan rakyat melalui parlemen tidak pernah dapat diandalkan sebagai satu- satunya saluran aspirasi rakyat. Karena itulah, prinsip ‘representation in ideas’ dibedakan dari ‘representation in presence’, karena perwakilan fisik saja belum tentu mencerminkan keterwakilan gagasan atau aspirasi. Demikian pula dalam penegakan hukum yang dijalankan oleh aparatur kepolisian, kejaksaan, pengacara, hakim, dan pejabat lembaga pemasyarakatan, semuanya memerlukan kontrol sosial agar dapat bekerja dengan efektif, efisien serta menjamin keadilan dan kebenaran. 12. Transparansi dan Kontrol Sosial:
  • 23. Khusus mengenai cita Negara Hukum Indonesia yang berdasarkan Pancasila, ide kenegaraan kita tidak dapat dilepaskan pula dari nilai Ketuhanan Yang Maha Esa yang merupakan sila pertama dan utama Pancasila. Karena itu, di samping ke-12 ciri atau unsur yang terkandung dalam gagasan Negara Hukum Modern seperti tersebut di atas, unsur ciri yang ketigabelas adalah bahwa Negara Hukum Indonesia itu menjunjung tinggi nilai-nilai ke-Maha Esaan dan ke-Maha Kuasa-an Tuhan. Artinya, diakuinya prinsip supremasi hukum tidak mengabaikan keyakinan mengenai ke-Maha Kuasa-an Tuhan Yang Maha Esa yang diyakini sebagai sila pertama dan utama dalam Pancasila. Karena itu, pengakuan segenap bangsa Indonesia mengenai kekuasaan tertinggi yang terdapat dalam hukum konstitusi di satu segi tidak boleh bertentangan dengan keyakinan segenap warga bangsa mengenai prinsip dan nilai-nilai ke-Maha- Kuasa-an Tuhan Yang Maha Esa itu, dan di pihak lain pengakuan akan prinsip supremasi hukum itu juga merupakan pengejawantahan atau ekspresi kesadaran rasional kenegaraan atas keyakinan pada Tuhan Yang Maha Esa yang menyebabkan setiap manusia Indonesia hanya memutlakkan Yang Esa dan menisbikan kehidupan antar sesama warga dan menjamin persamaan dan penghormatan atas kemajemukan dalam kehidupan bersama dalam wadah Pancasila. 13. Ber-Ketuhanan Yang Maha Esa
  • 24. Perkembangan Pemikiran HAM di Dunia Piagam Madinah Magna Charta The French Declaration The Four Freedom
  • 25. Berdasarkan ketentuan Undang-Undang Nomor 39 Tahun 1999, HAM adalah seperangkat hak yang melekat pada manusia sebagai makhluk Tuhan Yang Maha Esa dan merupakan anugerah-Nya yang wajib dihormati, dijunjung tinggi dan dilindungi oleh Negara, hukum, pemerintah dan setiap orang demi kehormatan serta perlindungan harkat dan martabat manusia.
  • 26. Perkembangan HAM di Indonesia HAM Periode Sebelum Kemerdekaan (1908-1945): Dalam konteks pemikiran Oetomo telah memperhatikan adanya kesadaran berserikat dan mengeluarkan pendapat melalui petisi-petisi yang ditinjaukan kepada pemerintah kolonial maupun dalam tulisan yang dimuat surat kabar Goeroe Desa. Bentuk pemikiran HAM Boedi Oetomo dalam bidang hak kebebasan berserikat dan mengeluarkan pendapat. Perdebatan pemikiran HAM yang terjadi dalam sidang BPUPKI berkaitan dengan masalah hak persamaan kedudukan di muka hukum. Periode Setelah Kemerdekaan (1945-Sekarang): -Periode 1945-1950 Menekankan pada hak untuk merdeka. - Periode 1950-1959 Demokrasi parlementer. - Periode 1959-1966 Demokrasi terpimpin. - Periode 1966-1980: Penolakan terhadap HAM sebagi produk Barat dan Individualistik. - Periode 1980-1998 Pada masa awal periode ini telah diadakan berbagi seminar tentang HAM. - Periode 1998-sekarang Telah ditetapkan beberapa penentuan perundang- undangan tentang HAM
  • 27. Macam-Macam HAM Hak asasi Pribadi Hak Asasi Politik Hak AsasI Ekonomi Hak asasi Hukum Hak Asasi Sosial Hak Asasi Budaya
  • 28. Pelanggaran HAM Ketentuan yang termaktud dalam Pasal 1 ayat (6) Undang-Undang Nomor 39 Tahun 1999: Setiap perbuatan seseorang atau kelompok orang, termasuk aparat negara, baik disengaja maupun tidak disengaja, atau kelalaian yang secara melawan hukum mengurangi, menghalangi, membatasi, dan/atau mencabut hak asasi manusia seseorang atau kelompok orang yang dijamin dalam Undang - Undang ini, dan tidak mendapatkan atau dikhawatirkan tidak akan memperoleh penyelesaian hukum yang adil dan benar, berdasarkan mekanisme hukum yang berlaku.
  • 29. Sebab terjadi Pelanggaran HAM • Belum seimbang pelaksanaan hak dan kewajiban • Belum adanya kesepahaman dan kesamaan mengenai konsep HAM • Sikap individualisme • Kurangnya kesadaran tentang HAM • Rendahnya sikap toleransi Internal • Lemahnya dan kurang berfungsinya lembaga-lembaga penegak hukum • Penyalahgunaan kemajuan teknologi Eksternal
  • 30. Berbagai Peraturan HAM yang berlaku di Indonesia UUD Negara RI Tahun 1945 TAP MPRNo.XVIITahun 1998 UU nomor 39 tahun 1999 UU No. 26 Tahun 2000 tentang Pegadilan HAM
  • 31. Lembaga Perlindungan HAM di Indonesia Komnas HAM Peradilan HAM Komisi Nasional Perlindungan Anak dan Komisi Perlindungan Anak Indonesia Komisi Nasional Anti Kekerasan terhadap Perempuan Komisi Kebenaran dan Rekonsiliasi Komisi Kebenaran LSM Pro-demokrasi dan HAM