SlideShare a Scribd company logo
KATA PENGATAR
Tim Penyusun mengucapkan puji syukur kehadirat Allah SWT atas
limpahan rahmat dan hidayahNya sehingga dapat menyelesaikan buku Panduan
Penulisan dan bimbingan Karya Tulis Ilmiah Diploma IV Kebidanan Sekolah
Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKES) Karya Husada Semarang. Buku Panduan
Penulisan dan bimbingan Karya Tulis Ilmiah ini terutama digunakan untuk
mahasiswa dan pembimbing sehingga mempermudah dalam proses penulisan
Karya Tulis Ilmiah. Penulisan Karya Tulis Ilmiah merupakan proses belajar untuk
menghasilkan suatu karya ilmiah sebelum mahasiswa mengakhiri pendidikan pada
program studi D IV Kebidanan STIKES Karya Husada Semarang. Penulisan
Karya Tulis Ilmiah membutuhkan suatu tahapan yang sistematis sehingga dapat
menumbuhkan kemampuan mahasiswa dalam menghasilkan suatu karya yang
memenuhi kaedah penulisan ilmiah.
Selanjutnya kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang
telah memberi masukan dalam penyusunan panduan ini. Kami menyadari bahwa
buku ini masih mempunyai banyak kekurangan, oleh karena itu kritik dan saran
untuk penyempurnaan panduan ini sangat kami harapkan.
Semarang, September 2017
Tim Penyusun
BAB I
PENDAHULUAN
Kemajuan pengetahuan dan tehnologi dibidang kebidanan akan berdampak
besar terhadap peningkatan mutu pelayanan kebidanan, hal tersebut tidak akan
terwujud tanpa adanya penelitian dari anggota profesi kebidanan. Karya Tulis
Ilmiah merupakan karya ilmiah yang harus diselesaikan oleh mahasiswa sebagai
penugasan akhir sebelum menyelesaikan pendidikan di program studi D IV
Kebidanan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Karya Husada Semarang. Tugas akhir
ini merupakan salah satu syarat guna mencapai gelar Sarjana Saint Kebidanan .
Karya tulis ilmiah ini bertujuan untuk memahami suatu fenomena kebidanan.
Pemahaman fenomena ini penting untuk membekali mahasiswa dalam mengatasi
masalah kebidanan yang ada dimasyarakat. Mata kuliah Karya Tulis Ilmiah yang
dialokasikan pada mahasiswa Program studi D IV Kebidanan semester I dengan
bobot 3 SKS.
Ada beberapa pengertian yang perlu dijelaskan dalam rangka penyamaan persepsi
semua pihak yang terlibat, yaitu :
1. Karya Tulis Ilmiah adalah dokumen yang disusun oleh mahasiswa berisi
tulisan ilmiah berbentuk laporan lengkap dari rencana sampai analisis hasil
penelitian yang diusulkan sebelumnya dan telah disahkan oleh tim penguji
dalam bentuk laporan.
2. Proposal penelitian adalah dokumen yang berisi konsep rencana yang lengkap
dan memenuhi kaidah penulisan dan metode ilmiah yang baku.
3. Bimbingan adalah interaksi mahasiswa dengan dosen pembimbing yang telah
ditentukan untuk membahas penyusunan proposal penelitian dan karya tulis
ilmiah yang baik dan berbobot ilmiah tinggi.
4. Pembimbing adalah dosen atau praktisi dibidang ilmu keperawatan/kebidanan
atau ilmu terkait yang telah memenuhi syarat akademik dan administrasi yang
telah ditetapkan dan diangkat dengan surat tugas oleh ketua STIKES untuk
membimbing mahasiswa dalam menyelesaikan KTI dengan syarat pendidikan
minimal S2 bidang ilmu kebidanan/keperawatan/kesehatan.
5. Tugas dan Tanggung jawab pembimbing yaitu melakukan bimbingan dan
arahan mahasiswa dalam mempersiapkan proposal, menentukan waktu untuk
melakukan ujian proposal dan ujian Karya Tulis Ilmiah, menjaga hubungan
suasana akademik, menjunjung tinggi norma, etika dan peraturan pendidikan
yang berlaku.
6. Penguji adalah seorang ahli yang berkaitan dengan materi penelitian yang
ditunjuk dengan surat tugas oleh ketua STIKES dan dosen pembimbing.
7. Ujian Proposal adalah ujian yang dilaksanakan untuk mengetahui pengetahuan
dan kemampuan mahasiswa tentang penelitian yang dipilih sebelum
melaksanakan penelitian dan selanjutnya menempuh uji etik untuk
mendapatkan serifikat lolos uji etik untuk memberikan keterangan bahwa
penelitian dapat dilaksanakan sesuai dengan etika penelitian.
8. Ujian Karya Tulis Ilmiah adalah proses mengukur kemampuan mahasiswa
dalam menghasilkan karya ilmiah dan penguasaan substansi, metode dan
teknis penyajian yang dilaksanakan dengan prosedur tahapan dan kriteria
tertentu yang dilaksanakan setelah mahasiswa menyusun hasil penelitian.
BAB II
PROSEDUR PELAKSANAAN
A. Petunjuk Umum
1. Tujuan
Tujuan penulisan Karya Tulis Ilmiah adalah agar mahasiswa mampu
membuat penelitian secara sederhana tentang masalah kesehatan
khususnya kebidanan.
2. Bentuk Tulisan KTI
Karya Tulis ini berupa penelitian sederhana dalam bentuk penelitian
analitik dengan dua variabel yang bertujuan untuk mendiskripsikan,
mencatat, menganalisis dan menginterpretasikan data berdasarkan
fenomena yang terjadi. Penyusunan Karya Tulis Ilmiah terdiri dari 5 bab
yang meliputi bab I pendahuluan, bab II tinjauan pustaka, bab III metode
penelitian, bab IV hasil penelitian dan pembahasan, serta bab V penutup.
B. Tata Cara Pengajuan sampai dengan Penyelesaian KTI
1. Proses Persiapan
a. Prodi mengusulkan nama – nama mahasiswa ke UP3M
b. UP3M melakukan sosialisasi mengenai penyusunan tugas
akhir kepada mahasiswa
c. Mahasiswa mengajukan permohonan pembimbing disesuaikan
dengan kepakaran masing – masing pembimbing selanjutnya
mahasiswa akan mendapatakan tanda tangan kesanggupan
membimbing dari Pembimbing I yang dikehendaki.
d. Mahasiswa menyerahkan tanda tangan kesanggupan dari
Pembimbing I ke UP3M.
2. Proses Pelaksanaaan
a. Mahasiswa menyerahkan judul yang telah disetujui oleh
pembimbing I ke UP3M untuk menentukan penguji
utama.(dengan mengisi form pengajuan judul KTI di UP3M)
b. Mahasiswa melakukan konsultasi proposal dengan
pembimbing KTI.
3. Proses Bimbingan
a. Selanjutnya mahasiswa melaksanakan bimbingan atas
kesepakan dengan pembimbing I
b. Mahasiswa mengajukan surat ijin survey pendahuluan ke
UP3M
c. Mahasiswa menyerahkan surat jawaban dari instansi yang
dituju ke UP3M.
4. Evaluasi tahap I
a. Seminar proposal dilaksanakan setelah mahasiswa melakukan
bimbingan dan telah mendapat persetujuan dari pembimbing I
b. Mahasiswa wajib menghadiri seminar proposal minimal 3X ( 3
judul penelitian) sebagai oponen dengan bukti tanda tangan
penguji.
c. Mahasiswa memberikan undangan kepada Pembimbing
selanjutnya bertanggung jawab sebagai moderator ujian
sekaligus Penguji III, Penguji terdiri dari dua penguji, yaitu
penguji Kepakaran sebagai penguji I dan penguji Etik
selanjutnya di sebut Penguji II
d. Mahasiswa mempersiapkan perlengkapan ujian proposal
berupa print out berita acara , presensi teruji , presensi
mahasiswa, form penilaian, dan form rekapitulasi nilai
e. Seminar proposal dihadiri oleh tim seminar proposal yang
terdiri dari pembimbing , penguji I dan Penguji II
f. Setelah ujian berkas diserahkan ke UP3M
g. Mahasiswa mendapatkan sertifikat lolos uji etik.
5. Proses Lanjutan
a. Mahasiswa mengajukan permohonan uji validitas dan
realibilitas ke UP3M
b. Mahasiswa menyerahkan surat jawaban uji validitas dan
realibilitas dari instansi yang dituju ke UP3M
c. Mahasiswa mengajukan surat permohonan pengambilan data
penelitian ke UP3M
d. Mahasiswa menyerahkan surat jawaban pengambilan data
peneliti dari institusi yang dituju ke UP3M
6. Evaluasi tahap II
a. Ujian Hasil dilaksanakan setelah mahasiswa melakukan
bimbingan KTI sebanyak minimal 5 kali dan atau telah
mendapat persetujuan dari pembimbing.
b. Mahasiswa mengisi form permohonan ujian
c. Mahasiswa memberikan undangan kepada Pembimbing dan
Penguji
d. Mahasiswa mempersiapkan perlengkapan ujian proposal
berupa print out berita acara , presensi teruji , presensi
mahasiswa, form penilaian, dan form rekapitulasi nilai
e. Mahasiswa melakukan revisi KTI dengan pembimbing
berdasarkan saran-saran saat ujian KTI dan selanjutnya
menyerahkan soft copy proposal dan laporan tugas akhir dalam
bentuk CD ke perpustakaan lengkap dengan acc pembimbing
dan penguji
7. Proses Publikasi
a. Menyusun artikel Ilmiah sesuai gaya selingkungan yang dapat
diunduh di web STIKES Karya Husada
www.stikesyahoedsmg.ac.id
b. Manuscribe di kirim via email ke :
Kebidanan :
D III Kebidanan :
litbang_kebidanand3@stikesyahoedsmg.ac.id
D IV Kebidanan :
litbang_kebidanand4@stikesyahoedsmg.ac.id
D III Keperawatan :
litbang_keperawatand3@stikesyahoedsmg.ac.id
S1 Keperawatan :
litbang_keperawatanS1@stikesyahoedsmg.ac.id
dengan ketentuan :
mengisi Subjek email : NIM_Nama Mahasiswa_Prodi,
Contoh : 2014_Titi Mulyadi_D IV Kebidanan
untuk selanjutnya mahasiswa mengambil surat keterangan
submit dari UP3M untuk dapat direview.
c. Mahasiswa melaksanakan Publikasi Ilmiah (Oral Presentasi /
Poster) yang di selenggarakan oleh UP3M STIKes Karya
Husada.
d. Mahasiswa juga di ijinkan untuk mempublikasikan hasil
penelitian di jurnal dari luar STIKes Karya Husada dengan
syarat di publikasikan secara online dengan menunjukkan surat
keterangan submit dengan melampirkan alamat url.
DIAGRAM ALUR PENYUSUNAN TUGAS AKHIR MAHASISWA
STIKES KARYA HUSADA SEMARANG
Syarat Penyusunan Tugas Akhir
Mengusulkan nama – nama mahasiswa ke UP3MPRODI
UP3M
Sosialisasi Penyusunan Tugas
Akhir
MAHASISWA
Menentukan pembimbing dengan
mengajukan permohonan kesediaan Dosen
sebagai pembimbing I dan II ( kepakaran)
PROSES
PERSIAPAN
Mengajukan surat ijin study pendahuluan
Mahasiswa
Mengajukan judul atas kesepakatan mahasiswa dengan pembimbing ke UP3M
untuk menentukan penguji
Mahasiswa UP3M
Menyerahkan surat jawaban studi pendahuluan dari instansi yang dituju
UP3M
PROSES
PELAKSANAAN
PROSES
BIMBINGAN
Syarat Uji Proposal
1. Bukti Acc dari pembimbing
2. Undangan Penguji :
a. Kepakaran
b. Etik
c. Pembimbing
3. Print out berita acara dll
(perlengkapan ujian)
4. Setelah ujian berkas diserahkan ke
UP3M
5. Mendapatkan sertifikat lolos uji etik
EVALUASI
1
Mahasiswa mengajukan permohonan uji validitas dan
realibilitas ke UP3M
Mahasiswa Menyerahkan surat jawaban uji validitas
dan realibilitas dari instansi yang dituju ke UP3M
Mahasiswa mengajukan surat permohonan
pengambilan data penelitian ke UP3M
Mahasiswa menyerahkan surat jawaban pengambilan
data peneliti dari institusi yang dituju ke UP3M
PROSES
LANJUTAN
Syarat Permohonan
Ujian Hasil
1. Bukti Acc dari pembimbing
2. Mengisi form permohonan ujian
4. Berkas ujian ( Berita acara , presensi teruji , presensi
mahasiswa, form penilaian, form rekapitulasi nilai)
dicetak
5. Setelah selesai ujian revisi, menyerahkan soft copy
proposal dan laporan tugas akhir dalam bentuk CD ke
perpustakaan lengkap dengan acc pembimbing dan penguji
3. Undangan untuk penguji
EVALUASI
2
Menyusun artikel Ilmiah sesuai gaya selingkungan yang dapat diunduh di web
STIKES Karya Husada www.stikesyahoedsmg.ac.id
Artikel di kirim via email ke :
litbang_kebidanand3@stikesyahoedsmg.ac.id
litbang_kebidanand4@stikesyahoedsmg.ac.id
litbang_keperawatand3@stikesyahoedsmg.ac.id
litbang_keperawatanS1@stikesyahoedsmg.ac.id
Publikasi Ilmiah
Atau submit ke jurnal lain
Oral Presentasi
Poster
PROSES
PUBLIKASI
8. Dosen Pembimbing
a. Pembimbing utama (I) bertugas sebagai moderator saat ujian dan
bertanggung jawab terhadap bimbingan isi, tehnis dan lapangan
serta turut menjadi dosen penguji
9. Bimbingan
a. Bimbingan dilakukan di STIKES Karya Husada atau di tempat lain
atas kesepakatan dosen pembimbing dengan mahasiswa.
b. Proses bimbingan KTI dipantau melalui buku panduan penulisan
dan bimbingan KTI yang ditandatangani dosen pembimbing setiap
kali bimbingan.
c. Pada akhir bimbingan, buku panduan diserahkan ke UP3M
STIKES Karya Husada untuk dicek dan direkap sebagai
dokumentasi pembimbing.
10. Ujian KTI
a. Ujian KTI dilaksanakan di STIKES Karya Husada Semarang.
b. Jangka waktu pelaksanaan telah ditetapkan oleh UP3M, mahasiswa
bertanggung jawab dalam mengatur waktu antara penguji dengan
kedua pembimbing sampai terjadi kesepakatan waktu pelaksanaan
ujian KTI, serta penyiapkan kebutuhan pelaksanaan ujian dengan
koordinasi dengan UP3M.
c. Penguji adalah : ahli yang berkaitan dengan materi, dosen
pembimbing, penguji dari lapangan atau ahli lain yang ditentukan.
d. Ujian KTI dipantau oleh dosen pembimbing, pihak akademik serta
UP3M
e. Ketentuan ujian KTI adalah sebagai berikut:
1) Ujian dilakukan secara terbuka
2) Alokasi waktu untuk ujian minimal 60 menit dengan perincian
penyajian 20 menit dan respon 40 menit
3) Ujian proposal dikategorikan menjadi 3 yaitu : layak penelitian
tanpa perbaikan ,layak dengan perbaikan, dan tidak layak
penelitian sehingga harus mengulang ujian kembali oleh sebab
faktor plagiat, ataupun ketidakmampuan mempertahankannya
dan lolos Uji Etik.
4) Biaya mengulang bagi mahasiswa yang dinyatakan tidak lulus
menjadi tanggung jawab teruji
11. Syarat dan Prosedur Seminar proposal
a. Syarat
1) Proposal telah dinyatakan siap seminar oleh pembimbing yang
dibuktikan dengan lembar persetujuan yang telah
ditandatangani pembimbing
2) Mahasiswa telah melunasi tangguangan biaya administrai (
SPP dan lain-lain )
b. Prosedur
1) Mahasiswa menyerahkan persetujuan pembimbing
2) Mahasiswa menyerahkan salinan proposal rangkap tiga untuk
pembimbing dan penguji dengan jilid sederhana yang
diserahkan pada koordinator / panitia paling lambat H-3
3) Mahasiswa memastikan kembali jadwal dan kesediaan
pembimbing dan penguji
12. Syarat Uji etik
a. Mahasiswa mendaftarkan uji etik ke UP3M dengan mengumpulkan
syarat : protokol penelitian , lembar persetujuan pembmbing, dan
lembar Informed consent
b. Mengumpulkan Protokol Penelitian dan form Reviewer kepada
penguji Etik H-1 ujian Proposal
13. Syarat dan Prosedur ujian KTI
a. Syarat
1) KTI telah disetujui kedua pembimbing I untuk diuji
2) Mahasiswa telah melunasi biaya penyusunan KTI
3) Mendaftar ujian dengan dilampiri kuitansi pembayaran biaya
KTI
4) Telah lulus semua mata kuliah yang ditempuh
b. Prosedur
1) KTI siap uji digandakan rangkap tiga dengan jilid sederhana
2) Artikel dan proposal diserahkan kepada calon penguji KTI dan
panitia selambat-lambatnya 3 hari sebelum tanggal
pelaksanaan ujian pelaksanaan ujian sekripsi dijadwalkan oleh
panitia
3) Dalam pelaksanaan ujian mahasiswa wajib memakai alat bantu
(OHP / LCD)
4) Selambat-lambatnya 1 bulan setelah ujian , mahasiswa wajib
menyerahkan Proposal dan KTI yang telah direvisi dan
disahkan oleh Tim penguji dengan bentuk soft copy (CD).
5) Ketentuan busana peserta ujian
a) Kemeja putih lengan panjang
b) Rok panjang warna hitam
c) Sepatu resmi warna hitam
14. Penilaian
b. Penilaian KTI dilakukan atas hasil selama bimbingan penulisan,
hasil tulisan, penyajian dan tanya jawab pada saat seminar hasil
dengan penguji dan peserta seminar.
c. Nilai KTI (Formulir penilaian yang telah ditandatangani dosen
pembimbing) diserahkan oleh dosen pembimbing kepada bagian
tata usaha setelah perbaikan selesai.
d. Hasil ujian dikategorikan menjadi 4 yaitu ( A untuk nilai 3,51 –
4,00 , AB untuk nilai 3.01 – 3,50, B untuk nilai 2,51 – 3,00 dan
BC untuk nilai 2,00 – 2,50 ), Mahasiswa dinyatakan lulus jika
mempunyai rekapitulasi nilai 3,00.
BAB III
SISTEMATIKA PENULISAN
A. Penataan Karya Tulis Ilmiah
Sistematikan dan penataan Karya Tulis Ilmiah terdiri dari bagian awal,
Bagian utama dan bagian akhir.
Bagian awal Karya Tulis Ilmiah memuat komponen sebagai berikut :
1. Halamam sampul
Halaman sampul dibagi atas 2 bagian, yaitu halaman sampul luar dibuat
diatas kertas yang tebal berwarna putih sesuai ketentuan dan halaman
sampul dalam dibuat diatas kertas yang biasa digunakan untuk
pengetikan karya tulis ilmiah dan berwarna putih. Halaman sampul
berisi komponen :
a. Logo STIKES Karya Husada
b. Judul Karya Tulis Ilmiah termasuk tempat penelitian dilakukan,
diketik di tengah halaman bagian atas dengan huruf besar (Capital
letter). Jumlah kata pada judul tidak lebih dari 20 kata.
c. Tujuan Karya Tulis diajukan (Diajukan sebagai salah satu syarat
untuk memperoleh Gelar Sarjana Terapan Kebidanan)
d. Nama peneliti ditulis lengkap, di tengah halaman dan hindari
singkatan disertai NIM (Nomor Induk Mahasiswa).
e. Nama program studi dan instansi
f. Tahun penelitian dilaksanakan
g. Sampul luar tidak dibubuhi nomor halaman dan sampul dalam
dibubuhi nomor halaman menggunakan angka romawi
2. Pernyataan persetujuan
Pernyataan persetujuan berisi kalimat yang menyatakan bahwa
pembimbing telah menyetujui Karya Tulis Ilmiah ini untuk
dipertahankan. Komponen pada halaman persetujuan terdiri dari
kalimat pernyataan persetujuan, tempat, tanggal, bulan dan tahun
disetujui, nama pembimbing dan tanda tangan.
3. Lembar Pengesahan
Lembar pengesahan berisi kalimat yang menyatakan bahwa penguji telah
menyetujui Karya Tulis Ilmiah ini. Lembar pengesahan terdiri dari
kalimat pernyataan pengesahan, tempat, tanggal, bulan dan tahun
disetujui, nama penguji dan tanda tangan.
4. Abstrak
Abstrak memuat isi meliputi :
a. Latar belakang
b. Tujuan
c. Metodologi (desain, sampel, instrumen dan metode
pengumpulan data serta analisa data)
d. Hasil penelitian
e. Kesimpulan
Selain isi abstrak, lembaran ini memuat : nama program, nama
peneliti dan nama pembimbing, judul dan jumlah halaman. Ukuran
huruf 10. Jumlah kata pada abstrak maksimal 200 kata dengan
pengetikan 1 spasi tanpa menggunakan alenia.
5. Kata Pengantar
Kata Pengantar berisi ucapan terima kasih pada berbagai pihak yang
telah membantu peneliti dalam menyelesaikan Karya Tulis Ilmiah ini
(isi diserahkan pada peneliti).
6. Daftar Isi
Daftar isi merupakan daftar setiap bab dan subbab yang terdapat
didalam makalah penelitian
7. Daftar Tabel
Lembar daftar tabel ini berisi urutan tabel yang terdapat pada laporan
penelitian. Nomor tabel menggambarkan nomor bab dan nomor urut
tabel, misal : Tabel 1.1 artinya tabel pertama pada bab I.
9. Daftar gambar (bila ada)
Lembar daftar gambar berisi urutan gambar yang terdapat pada
laporan penelitian. Nomor gambar menggambarkan nomor bab dan
nomor urut gambar.
10.Daftar skema
Lembar daftar skema berisi urutan skema yang terdapat pada laporan
penelitian. Nomor skema menggambarkan nomor bab dan nomor
urut skema.
11.Daftar Lampiran
Lembar daftar lampiran berisi urutan lampiran yang terdapat pada
laporan penelitian. Daftar lampiran ini tidak meneeruskan urutan
halaman laporan penelitian. Masing-masing lampiran mempunyai
urutan halaman sendiri
Bagian Utama Karya tulis ilmiah mencakup komponen :
1. Pendahuluan
Bagian pendahuluan peneliti membahas tentang :
a. Latar belakang
Latar belakang membahas tentang tinjauan pustaka secara ringkas
dan padat tentang area yang akan diteliti. Peneliti mengupas ide-ide
atau gagasan secara keseluruhan yang merupakan kerangka kerja
yang akan diteliti. Latar belakang juga menggambarkan alasan
pentingnya dilakukan penelitian.Tujuan dan manfaat penelitian
dapat ditulis dalam heading ini atau dikemukakan secara terpisah di
bawah heading tersendiri.
b. Perumusan masalah
Perumusan masalah diawali dengan membandingkan kenyataan
atau fenomena dengan harapan sesuai dengan teori dan konsep.
Peneliti akan membuat penyataan yang sangat mendasar pada
penelitian yang akan menjawab tujuan penelitian. Rumusan
masalah dapat ditulis dalam bentuk pertanyaan atau pernyataan dan
jelas.
c. Tujuan
Tujuan penelitian terdiri dari tujuan umum dan tujuan khusus
sehingga pembaca mengerti tentang pentingnya penelitian yang
akan dilakukan.
d. Manfaat
Manfaat penelitian membahas tentang manfaat untuk pelayanan
dan perkembangan ilmu kebidanan.
2. Tinjauan Pustaka
a. Tinjauan teori
Berisi tentang dasar-dasar teori yang ditulis secara jelas dan rinci.
Disusun secara sistematis sesuai urutan permasalahan. Tinjauan
teori merupakan suatu analisis dan sintesis sumber-sumber yang
diperlukan untuk menggambarkan suatu fenomena yang diketahui
atau belum diketahui. Penelitian-penelitian rujukan harus
mempunyai kaitan dengan penelitian yang akan dilakukan.
Penggunaan penelitian rujukan memaparkan area yang diteliti,
sampel, tempat penelitian dilaksanakan, koefisien reliabilitaas dan
validitas instrumen, hasil temuan dan kritik terhadap temuan
tersebut. Tinjauan pustaka ini akan membantu peneliti untuk
membuat kerangka teori penelitian.
b. Kerangka teori
Berisi tentang penyajian hubungan sebab akibat yang logis dari
variabel yang diteliti dalam bentuk diagram. Kerangka teori dibuat
berdasarkan teori maupun modifikasi dari berbagai teori sesuai
dengan analisa penulis.
c. Variabel penelitian
Variabel penelitian pada karya tulis ilmiah ini terdiri atas variabel
tunggal.
3. Metoda Penelitian
a. Jenis dan desain penelitian
Menjelaskan jenis penelitian dan rancangan penelitian. Jenis
penelitian pada karya tulis ilmiah menggunakan deskriptif
kuantitatif dengan pendekatan survey
b. Waktu dan tempat penelitian
Menjelaskan waktu dan tempat penelitian. Waktu penelitian (hanya
pada proposal) terdiri dari waktu persiapan, pelaksanaan dan
penyusunan laporan. Penetapan tempat atau lokasi penelitian
disertai dengan alasan pemilihan tempat penelitian.
c. Definisi operasional
Definisi operasional memuat variabel penelitian, penjelasan
definisi operasional, alat ukur, hasil ukur dan skala ukur dari semua
variabel penelitian yang diuraikan dalam rangka memberikan
batasan dalam istilah yang operasional. Definisi operasional dapat
dibuat matrik tabel seperti berikut ini :
Tabel 3.1 Definisi Operasional
Variabel Definisi
Operasional
Alat Ukur Hasil Ukur Skala
Ukur
Kadar
Haemoglob
in
Kandungan
haemoglobin
darah pada ibu
Cyanmethamoglo
bin
Gram/dl Rasio
hamil
Pengetahua
n ibu
tentang TB
Paru
Kemampuan
ibu menjawab
pertanyaan
tentang TB
Paru meliputi :
a. Pengertia
b. Penyebab
Kuisioner Dikategorikan
1. Pengetahu
an baik
2. Pengetahu
an cukup
3. Pengetahu
an kurang
Ordin
al
d. Populasi, Sampel dan Teknik Sampling
Menguraikan populasi dan sampel penelitian disertai
kriteria dan jumlah sampel yang dihitung dengan
menggunakan rumus yang sesuai (jika ada). Bagian ini juga
menjelaskan cara pengambilan sampel.
e. Instrumen penelitian
Berisi tentang alat yang digunakan untuk mendapatkan data
dalam penelitian. Menguraikan data yang dikumpulkan dan
instrumen penelitian yang akan digunakan. Bagian ini juga
menguraikan proses validitas dan reliabilitas instrumen,
jelaskan tempat dan jumlah responden yang akan
digunakan untuk uji validitas dan reliabilitas instrumen.
Apabila menggunakan instrumen yang sudah digunakan
sebelumnya, perlu mencantumkan nilai validitas dan
reliabilitas instrumen tersebut.
f. Teknik pengumpulan Data
Berisi tentang cara mengumpulkan data dalam penelitian
baik data primer maupun data sekunder disertai langkah-
langkah prosedur pengumpulan data secara rinci.
g. Pengolahan data
Menjelaskan secara rinci proses pengolahan data untuk
masing-masing variabel. Biasanya pengolahan data terdiri
dari editing, scoring, dan koding.
h. Analisis data
Menjelaskan analisis statistik yang digunakan untuk
menjawab tujuan penelitian. Analisa dilakukan kedalam
analisa univariat.
i. Etika Penelitian
Berisi tentang etika yang digunakan dalam penelitian yang
menyangkut subyek penelitian
.
4. Hasil Penelitian dan Pembahasan
a. Hasil Penelitian
Menguraikan semua temuan dan data. Disajikan rapi, sistematis,
sederhana dalam bentuk tabel, gambar, foto, grafik sehingga
memudahkan pembahasan antar interpretasi dan pengambilan
kesimpulan. Contoh penyajian dapat dilihat dibawah ini :
1). Tabel
Tabel 4. 1 Distribusi Responden berdasarkan Umur di STIKES
Karya Husada Semarang Tahun 2012
Tingkat
Pengetahuan
N %
Baik 20 25
Cukup 20 25
Kurang 40 50
Total 80 100
Tabel 4.1 menunjukkan bahwa sebagian besar tingkat
pengetahuan responden kurang yaitu sebanyak 40 responden (50%)
2). Gambar
27,8
44,4
72,2
56,6
0
10
20
30
40
50
60
70
80
90
100
P
e
r
s
e
n
t
a
s
e
Laki-laki Perempuan
Jenis Kelamin Balita
Aktif
Tidak aktif
Gambar 4.2 Distribusi Jenis Kelamin Anak Balita
Berdasarkan Keaktifan Ibu di Posyandu Intan
Ngaliyan Tahun 2012.
b. Pembahasan
Data yang diperoleh dibahas dengan menghubungkan hasil
penelitian itu dengan dasar teori, atau hasil penelitian orang lain
baik yang mendukung maupun berlawanan (tidak sesuai) yang
diperoleh dari tinjauan pustaka.
c. Keterbatasan Penelitian
Berisi alasan-alasan rasional yang bersifat metodologik akan hasil
penelitian yang didapat. Misalnya pemilihan desain yang kurang
tepat, populasi dan sampel atau instrumen khususnya uji validitas.
Keterbatasan ini tidak diperuntukkan bagi alasan-alasan yang berasal
dari keterbatasan peneliti seperti waktu penelitian, terbatasnya dana
atau literatur yang dibaca. Namun, keterbatasan penelitian ini tidak
mutlak ada.
5. Bab V Penutup
a. Kesimpulan
Berisi kesimpulan yang diperoleh dari hasil penelitian dan
pembahasan yang diuraikan secara singkat dan dikaitkan dengan
tujuan penelitian.
b. Saran
Saran berisi masukan peneliti untuk menyelesaikan
ataumemperbaiki masalah yang menjadi latar belakang dilakukannya
penelitian. Saran ditulis berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh
dan sebaiknya dikemukan secara operasional, jelas, sesuai tujuan
dan spesifik sehingga bermanfaat bagi mereka yang menerima saran
tersebut.
Bagian Akhir Karya Tulis Ilmiah
Bagian ini tidak menggunakan judul bab, tetapi penomoran halamannya
melanjutkan nomor halaman sebelumnya. Bagian akhir ini terdiri dari
daftar pustaka, lampiran dan riwayat hidup penulis.
1. Daftar pustaka
Pembahasan tentang cara penulisan daftar pustaka dapat dilihat
tersendiri pada buku panduan ini. Halaman daftar pustaka mengikuti
nomor halaman sebelumnya.
2. Lampiran
Bagian ini diawali dengan halaman yang ditulis kata LAMPIRAN di
tengah bidang pengetikan dan diletakkan sesudah daftar pustaka.
Halaman lampiran ini tidak diberi nomor. Halaman berikutnya adalah
lampiran dengan nomor lampiran dinyatakan dengan angka arab dan
diketik dibagian kanan atas bidang pengetikan.
3. Daftar Riwayat Hidup
Daftar riwayat hidup penulis dicantumkan nama, tempat/tanggal lahir,
riwayat pendidikan.
B. Tata Cara Penulisan
1. Bahan dan Ukuran
a. Batas pengetikan naskah pada tepi atas 4 cm, tepi bawah 3 cm, tepi kiri
4 cm dan tepi kanan 3 cm
e. Naskah Karya Tulis Ilmiah diketik pada kertas kuarto/A4 (21 x 28 cm)
berat 70 gr. Tulisan diketik menggunakan tinta hitam yang tidak mudah
terhapus, kecuali gambar dan skema.
f. Sampul dari plastik mika putih sesuai ketentuan dengan tulisan hitam.
g. Naskah dibuat 3 ekslempar : untuk masing – masing penguji guna
keperluan ujian.
b. Cara Pengetikan
Karya Tulis Ilniah diketik menggunakan komputer dengan ketentuan
sebagai berikut :
a. Naskah yang diketik menggunakan bahasa dan bentuk kalimat sesuai
ejaan EYD.
b. Pengetikan menggunakan huruf Times New Roman dengan ukuran
(font size) : naskah 12, judul bab 14, judul Karya Tulis Ilmiah 16
diketik dengan huruf bold dan disesuaikan dengan panjang
pendeknya judul Karya Tulis Ilmiah serta disusun dengan format
segitiga terbalik.
c. Pengetikan naskah menggunakan spasi ganda, kecuali naskah dalam
tabel dan daftar pustaka diketik dengan spasi tunggal. Naskah diketik
rata kanan dan kiri.
d. Batas pengetikan 4 cm dari tepi atas, 3 cm dari tepi bawah, 3 cm dari
tepi kanan dan 4 cm dari 3 cm tepi kiri.
e. Setiap bab dimulai dari halaman baru
f. Judul bab diketik pada batas atas bidang pengetikan, disusun simetris
menggunakan huruf besar tebal (bold) tanpa garis bawah atau titik
diakhir judul.
g. Judul sub bab diberi huruf kapital A, B atau C, dst, diawal dari tepi
kiri dan dicetak tebal. Judul sub bab diketik dengan huruf kapital
pada setiap awal kata.
h. Judul anak sub bab diketik dari batas kiri bidang pengetikan dengan
menggunakan angka 1 lalu a, b, c, dst.
i. Alenia baru dimulai pada ketukan huruf ke enam dari batas tepi kiri.
Permulaan kalimat dimulai dengan huruf besar, bilangan lambang
atau rumus kimia yang terdapat pada awal kalimat harus dieja dengan
huruf, misalnya ” Seratus responden.... .... .... ... dan seterusnya.
j. Bilangan ditulis dengan angka, kecuali yang terletak pada permulaan
kalimat ditulis dengan huruf. Bilangan desimal ditandai dengan
koma dan ribuan dengan titik (sebagai contoh ialah 1,5 atau
1.500.000 dan sebagainya).
k. Halaman Karya Tulis Ilmiah dan rujukannya diberi nomor dengan
angka arab (1, 2, 3, dst) dimulai angka 1 dan seterusnya. Semua
nomor halaman diketik pada pojok kanan atas pada setiap halaman,
kecuali untuk halaman bab baru, nomor halaman diketik ditengah
bawah.
l. Penomoran bagian awal naskah Karya Tulis Ilmiah (judul, halaman
pengesahan, prakata, daftar isi, daftar gambar, daftar tabel dan
intisari) diberi nomer halaman dengan huruf Romawi kecil
(i,ii,iii,iv,v dan seterusnya).
m. Tabel dan gambar diberi nomor urut dan pada setiap halaman hanya
boleh memuat 1 (satu) tabel. Judul tabel/gambar diketik diatas
tabel/gambar dengan posisi ditengah (center) dan disusun dengan
format segitiga terbalik yang meliputi nama tabel, tempat penelitian
bulan dan tahun.
n. Penulisan kutipan sesuai dengan tehnik vancouver, sebagai contoh
“...........dapat disajikan dalam angka, grafik, tabel dan lain-lain yang
membuat pembaca memahami dengan mudah [2], [5].
“..........proses sikap adalah sebuah pendapat yang di kemukakan oleh
seseorang atas sesuatu hal [7].
“ ........satu eleman penting dalam komunitas adalah komunitas yang
sehat [10].
o. Pemberian nomor ditulis secara konsisten dari awal sampai akhir
naskah. Cara yang digunakan adalah gabungan antara angka romawi
dan arab. Penomeran seperti contoh dibawah ini:
I
A
1
a
1)
a)
(1)
(a)
c. Sistematika Penulisan Karya Tulis Ilmiah
Sistematika penulisan Karya Tulis Ilmiah adalah sebagai berikut :
KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI
DAFTAR TABEL
DAFTAR GAMBAR
DAFTAR SKEMA
DAFTAR LAMPIRAN
BAB I : PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
B. Rumusan Masalah
C. Tujuan
D. Manfaat Penulisan
BAB II : TINJAUAN PUSTAKA
A. Tinjauan Teori
B. KerangkaTeori
C. Variabel Penelitian
BAB III : METODE PENELITIAN
A. Jenis dan Desain Penelitian
B. Waktu danTempat Penelitian
C. Populasi, Sampel dan teknik sampling
D. Definisi Operasional
E. Alat Pengumpulan Data
F. Teknik Pengumpulan Data
G. Pengolahan Data
H. Analisis Data
I. Etika Penelitian
BAB IV : HASIL DAN PEMBAHASAN
A. Hasil
B. Pembahasan
C. Keterbatasan penelitian
BAB V : PENUTUP
A. Kesimpulan
B. Saran
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN
BAB IV
PENULISAN DAFTAR PUSTAKA
Prosentase sumber daftar pustaka adalah 60 % – 80 % berasal dari
jurnal (Internasional dan Nasional), dan 20 % – 40% berasal dari
textbook. Daftar pustaka hanya memuat pustaka yang diacu dalam
penulisan Karya Tulis Ilmiah dan disusun dalam gaya Vancouver. Contoh
penulisan :
a. Buku
Nama penulis, tahun terbit, judul buku, jilid buku, terbitan ke, nomer
halaman yang diacu (kecuali yang diacu seluruh buku), nama penerbit
dan kotanya.
Sebagai contoh ialah :
Bucher,L. And Melander. S.D. (1999). Critical Care Nursing.
Philadelphia: W.B. Saunders Company.
b. Majalah
Nama penulis, tahun terbit, judul tulisan, nama majalah (dengan nama
singkatan resminya). Jilid dan nomer halaman yang diacu.
Sebagai contoh ialah :
Ahlquist, R.P. (1984). A Study of the sdrenotropic receptor. Am.J
Physiol. 153 : 586.600
c. Internet
Nama penulis, judul, website, tanggal dan tahun diakses.
Contoh :
Mu’tadin Z. Remaja dan rokok. e-psikologi.com. 5 Juni 2002.
http:///www.e-psikologi.com/remaja/050602.html.(21 Desember
2004).
d. Diktat
Nama penulis, judul, kota dan nama penerbit, tahun, keterangan tidak
dipublikasikan.
Contoh :
Harjanto T. Faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku merokok di
kalangan pelajar SMUN 1 Kartasura Jawa Tengah. Yogyakarta :
Universitas Gadjah Mada, 2004.(tidak dipublikasikan).
Silakan gunakan format yang konsisten untuk referensi - lihat
contoh di bawah :
[1] Brambilla, M .; , "Distribusi pendapatan dan kematian menyebabkan
spesifik," Eur J Public Health, vol.6, no.2, pp.114-126, April 2012.
[2] Faloutsos, M .; Karagiannis, T .; Bulan, S .; , "Kegagalan syngeneic
cangkok tulang sumsum tanpa preconditioning pasca-hepatitis aplasia
sumsum," International Journal of publik penyusunan Kesehatan,
vol.24, no.5, pp.4-5, September-Oktober 2010.
[3] Yao-Jen Chang; Hung-Huan Liu; Tsen-Yung Wang; , "Minum kopi
dan kanker pankreas," Indian Journal of publik penyusunan
Kesehatan, vol.16, no.3, pp.34-40, Juni 2009.
[4] Chai-Arayalert, S .; Nakata, K .; , "BN-52021 melindungi hamster dari
anafilaksis jantung," Konferensi Internasional tentang publik
penyusunan Ilmu Kesehatan 2011, vol., Tidak ada., Pp.220-225, 04-05
Agustus 2011.
Lampiran 1
No Hari/Tanggal Materi
Konsultasi
Masukan Pembimbing Tanda Tangan
Pembimbing
Lampiran 2
No Hari/Tanggal Judul KTI Tanda Tangan
Penguji
Lembar Oponen
Lampiran 3
GAMBARAN TINGKAT NYERI PADA PASIEN
PASCA APENDIKTOMI DI RUMAH SAKIT KARYA
HUSADA SEMARANG
KARYA TULIS ILMIAH
Disusun untuk memenuhi salah satu syarat memperoleh gelar Sarjana
Saint Kebidanan pada Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Karya Husada
Semarang
Oleh :
SANTI YLIA SARI
NIM : 20060055
PROGRAM STUDI D IV KEBIDANAN
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN KARYA HUSADA
SEMARANG
2016
Lampiran 4
HALAMAN PERSETUJUAN
Proposal ini telah disetujui untuk dipertahankan
di hadapan tim penguji Karya Tulis Ilmiah
Program Studi D IV Kebidanan
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Karya Husada
Semarang
Pembimbing
Dyah Ayu Wulandari,S.ST.,M.Keb.
Lampiran 4
HALAMAN PENGESAHAN
Proposal ini telah dipertahankan di hadapan
tim penguji proposal Karya Tulis Ilmiah
Program Studi D IV Kebidanan
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Karya Husada semarang,
Pada tanggal
..........................................................
Tim penguji :
1. Ns. Eni Kusyati ,S.Kep, M.Si.Med Penguji Utama ...............................................
2. Dyah Ayu Wulandari, S.ST.,M.Keb. Penguji II ...............................................
3. Rose Nurhudhariani,S.ST.,M.Kes. Penguji III ...............................................
FORMAT PENILAIAN UJIAN PROPOSAL
PROGRAM STUDI DIV KEBIDANAN
STIKES KARYA HUSADA SEMARANG
Nama Mahasiswa :
NIM :
NO ASPEK YANG DINILAI
RENTANG BOBOT NILAI
NILAI (N)
1- 4
( B ) ( N X B )
1 2 3 4
I SISTEMATIKA PENULISAN ( 10 )
a. Kesesuaian judul dengan isi 3
b. Kesinambungan antar alenia 3
c. Pengulangan yang tidak perlu 1
c. penggunaan bahasa Indonesia sesuai EYD 2
d.Cara penulisan rujukan 1
II PENDAHULUAN ( 15 )
a. Latar belakang permasalahan sesuai dengan 8
data yang mendukung dan perumusan masalah
yang diteliti
b. Tujuan penelitian untuk menjawab permasalahan 4
c. Manfaat penelitian sesuai dengan masalah 3
III TINJAUAN PUSTAKA ( 15 )
a. Menulis dan menelaah sesuai teori dengan 9
permasalahan penelitian berdasar sumber pustaka
b. Menyajikan konsep penelitian secara singkat dan
jelas
6
IV METODE PENELITIAN ( 25 )
a. Menyajikan langkah penelitian secara sistematis 6
b. Menyajikan macam & cara pengumpulan data
(quesioner)
6
c. Menyajikan cara analisi yang di gunakan 7
d. Menyajikan macam dan cara pengumpulan data 6
( termasuk kuesioner )
e. Penyususnan definisi operasional 5
V TINGKAT KESULITAN ( 5 )
a. Keserupaan aspek penelitian dengan penelitian lain 2
b. Variasi jumlah variabel penelitian 1
c. Luas lokasi penelitian 1
d. Tingkat kesulitan pengambilan dan analisis data 1
VI PENYAJIAN LISAN ( 10 )
a. Sesuai waktu 2
b. Kejelasan mengemukakan intisari 5
c. Kelancaran penyajian 2
d. Penampilan dan sikap 1
VII RESPONSI ( 20 )
a. Ketepatan menjawab pertanyaan 6
b. Kemampuan mengemukakan argumentasi 10
c. Penampilan sikap dalam tanya jawab 4
TOTAL NILAI 100
NBL ( NILAI BATAS LULUS ) = 3,00
PERBEDAAN NILAI ANTAR PENGUJI TIDAK BOLEH MELEBIHI 0,5
Semarang , Agustus 2016
Penguji
( )
FORMAT PENILAIAN UJIAN HASIL KARYA TULIS ILMIAH
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN KARYA HUSADA SEMARANG
Program Studi : __________________________
Nama Mahasiswa : ____________________________
NIM : ____________________________
NO ASPEK YANG DINILAI
RENTANG
BOBOT NILAINILAI (N) 1-
4
1 2 3 4 ( B ) ( N X B )
I SISTEMATIKA PENULISAN ( 5 )
a. Kesesuaian judul dengan isi 1
b. Kesinambungan antar alenia 1
c. penggunaan bahasa Indonesia dengan benar 2
d. Cara penulisan rujukan 1
II PENDAHULUAN ( 15 )
a. Latar belakang permasalahan sesuai dengan data yang
7
mendukung dan perumusan masalah yang diteliti
b. Tujuan penelitian untuk menjawab permasalahan 5
c. Manfaat penelitian sesuai dengan masalah 3
III TINJAUAN PUSTAKA ( 15 )
a. Menulis dan menelaah sesuai teori dengan permasalahan
9
penelitian berdasar sumber pustaka
b. Menyajikan konsep penelitian dengan atau tanpa hipotesis
6
secara singkat dan jelas
IV METODE PENELITIAN ( 12 )
a. Menyajikan langkah penelitian secara sistematis 3
b. Menyajikan macam & cara pengumpulan data
(quesioner)
5
c. Menyajikan cara analisi yang di gunakan 3
d. Menyajikan macam dan cara pengumpulan data 4
( termasuk kuesioner )
V TINGKAT KESULITAN ( 10 )
a. Keserupaan aspek penelitian dengan penelitian lain 2
b. Variasi jumlah variabel penelitian 2
c. Luas lokasi penelitian 2
d. Tingkat kesulitan pengambilan dan analisis data 4
VI HASIL PEMBAHASAN ( 15 )
a. Penyajian hasil ( tekstular, tabular, grafika ) 5
b. Hasil pembahasan 10
VII
KESIMPULAN DAN SARAN (
10 )
a. Kesimpulan sesuai tujuan 5
b. Saran sesuai permasalahan 5
VII RESPONSI ( 18 )
a. Ketepatan waktu 1
b. Kejelasan mengemukakan intisari ( tulisan dan lisan ) 2
c. Ketepatan menjawab pertanyaan 5
d. Kemampuan mengemukakan argumentasi 10
TOTAL
NILAI
100
NBL ( Nilai Batas Lulus ) = 3.00 Semarang, ___________________
Perbedaan nilai antar penguji tidak boleh
melebihi 0.5
Penguji
_______________________________
______

More Related Content

What's hot

02 lampipedomanpelaksanaanuambn2010rev
02 lampipedomanpelaksanaanuambn2010rev02 lampipedomanpelaksanaanuambn2010rev
02 lampipedomanpelaksanaanuambn2010revAhmad Dasuki
 
Bahagian 3
Bahagian 3Bahagian 3
Bahagian 3
Siti Adibah Ismail
 
Prosedur pengelolaan pembelajaran
Prosedur pengelolaan pembelajaranProsedur pengelolaan pembelajaran
Prosedur pengelolaan pembelajaran
Rifo Pangemanan
 
Presentasi angka kredit
Presentasi angka kreditPresentasi angka kredit
Presentasi angka kredit
Ika Agustina
 
Sop percepatan lulusan
Sop percepatan lulusanSop percepatan lulusan
Sop percepatan lulusan
anharwahyu
 
Panduan akademik unu sumut
Panduan akademik unu sumutPanduan akademik unu sumut
Panduan akademik unu sumut
Universitas NU Sumut
 
Permendikbud tahun2014 nomor092_lampiran
Permendikbud tahun2014 nomor092_lampiranPermendikbud tahun2014 nomor092_lampiran
Permendikbud tahun2014 nomor092_lampiran
University of Sultan Ageng Tirtayasa
 
Sesudah bab sistem_pembelajaran_pendidik
Sesudah bab sistem_pembelajaran_pendidikSesudah bab sistem_pembelajaran_pendidik
Sesudah bab sistem_pembelajaran_pendidik
LaluDeny
 
0. pengantar pelatihan osce kebidanan jumiarni
0. pengantar pelatihan osce kebidanan jumiarni0. pengantar pelatihan osce kebidanan jumiarni
0. pengantar pelatihan osce kebidanan jumiarni
syahronidamanik
 
Rpp maternitas i d3 kep
Rpp maternitas i d3 kepRpp maternitas i d3 kep
Rpp maternitas i d3 kepTined Martin
 
Pemilihan pts-unggulan-2012
Pemilihan pts-unggulan-2012Pemilihan pts-unggulan-2012
Pemilihan pts-unggulan-2012
Universitas Esa Unggul
 
Peraturan akademik-universitas-andalas 2005
Peraturan akademik-universitas-andalas 2005Peraturan akademik-universitas-andalas 2005
Peraturan akademik-universitas-andalas 2005
Iqbhal Wanahara
 

What's hot (14)

02 lampipedomanpelaksanaanuambn2010rev
02 lampipedomanpelaksanaanuambn2010rev02 lampipedomanpelaksanaanuambn2010rev
02 lampipedomanpelaksanaanuambn2010rev
 
Pengumuman kompre
Pengumuman komprePengumuman kompre
Pengumuman kompre
 
Bahagian 3
Bahagian 3Bahagian 3
Bahagian 3
 
Prosedur pengelolaan pembelajaran
Prosedur pengelolaan pembelajaranProsedur pengelolaan pembelajaran
Prosedur pengelolaan pembelajaran
 
Bukupanduaninggris
BukupanduaninggrisBukupanduaninggris
Bukupanduaninggris
 
Presentasi angka kredit
Presentasi angka kreditPresentasi angka kredit
Presentasi angka kredit
 
Sop percepatan lulusan
Sop percepatan lulusanSop percepatan lulusan
Sop percepatan lulusan
 
Panduan akademik unu sumut
Panduan akademik unu sumutPanduan akademik unu sumut
Panduan akademik unu sumut
 
Permendikbud tahun2014 nomor092_lampiran
Permendikbud tahun2014 nomor092_lampiranPermendikbud tahun2014 nomor092_lampiran
Permendikbud tahun2014 nomor092_lampiran
 
Sesudah bab sistem_pembelajaran_pendidik
Sesudah bab sistem_pembelajaran_pendidikSesudah bab sistem_pembelajaran_pendidik
Sesudah bab sistem_pembelajaran_pendidik
 
0. pengantar pelatihan osce kebidanan jumiarni
0. pengantar pelatihan osce kebidanan jumiarni0. pengantar pelatihan osce kebidanan jumiarni
0. pengantar pelatihan osce kebidanan jumiarni
 
Rpp maternitas i d3 kep
Rpp maternitas i d3 kepRpp maternitas i d3 kep
Rpp maternitas i d3 kep
 
Pemilihan pts-unggulan-2012
Pemilihan pts-unggulan-2012Pemilihan pts-unggulan-2012
Pemilihan pts-unggulan-2012
 
Peraturan akademik-universitas-andalas 2005
Peraturan akademik-universitas-andalas 2005Peraturan akademik-universitas-andalas 2005
Peraturan akademik-universitas-andalas 2005
 

Similar to Buku panduan kti d iv kebidanan

Pedoman TESIS INSTITUT STIAMI
Pedoman TESIS INSTITUT STIAMIPedoman TESIS INSTITUT STIAMI
Pedoman TESIS INSTITUT STIAMI
Andri Vista Medina
 
Pedoman Skripsi 2015.pdf
Pedoman Skripsi  2015.pdfPedoman Skripsi  2015.pdf
Pedoman Skripsi 2015.pdf
heri388849
 
Futunndyjgddjnfyijfdhjoohgtyubbftyjkjgggjj
FutunndyjgddjnfyijfdhjoohgtyubbftyjkjgggjjFutunndyjgddjnfyijfdhjoohgtyubbftyjkjgggjj
Futunndyjgddjnfyijfdhjoohgtyubbftyjkjgggjj
YogaDwiWijanarko
 
Panduan penulisan skripsi
Panduan penulisan skripsi Panduan penulisan skripsi
Panduan penulisan skripsi
Konsultan Tesis
 
Modul 3 praktikum
Modul 3   praktikumModul 3   praktikum
Modul 3 praktikum
pjj_kemenkes
 
SOP-Penulisan-dan-Pembimbingan-Skripsi.docx
SOP-Penulisan-dan-Pembimbingan-Skripsi.docxSOP-Penulisan-dan-Pembimbingan-Skripsi.docx
SOP-Penulisan-dan-Pembimbingan-Skripsi.docx
EdiSusanto219304
 
Pedoman penyusunan dan penulisan skripsi s1 final
Pedoman penyusunan dan penulisan skripsi s1 finalPedoman penyusunan dan penulisan skripsi s1 final
Pedoman penyusunan dan penulisan skripsi s1 final
Willh Nobis
 
PANDUAN PENYUSUNAN LTA KOMPREHENSIF 2022.doc
PANDUAN PENYUSUNAN LTA KOMPREHENSIF 2022.docPANDUAN PENYUSUNAN LTA KOMPREHENSIF 2022.doc
PANDUAN PENYUSUNAN LTA KOMPREHENSIF 2022.doc
AldliZ
 
SOSIALISASI PKKPT Tahun 2023 Dekan_Direktur Pasca 2023.pdf
SOSIALISASI PKKPT Tahun 2023 Dekan_Direktur Pasca 2023.pdfSOSIALISASI PKKPT Tahun 2023 Dekan_Direktur Pasca 2023.pdf
SOSIALISASI PKKPT Tahun 2023 Dekan_Direktur Pasca 2023.pdf
TamrinlaTaangi
 
Kebijakan akademik
Kebijakan akademikKebijakan akademik
Kebijakan akademik
stikesby kebidanan
 
Kebijakan akademik
Kebijakan akademikKebijakan akademik
Kebijakan akademik
spmi
 
Panduan tesis MIP UMY
Panduan tesis MIP UMYPanduan tesis MIP UMY
Panduan tesis MIP UMYykdewacinta
 
KONSEP PENGANTAR ASUHAN KEBIDANAN (pola pengembangan pendidikan bidan)
KONSEP PENGANTAR ASUHAN KEBIDANAN (pola pengembangan pendidikan bidan) KONSEP PENGANTAR ASUHAN KEBIDANAN (pola pengembangan pendidikan bidan)
KONSEP PENGANTAR ASUHAN KEBIDANAN (pola pengembangan pendidikan bidan)
tita_chubie
 
BROSUR PROGRAM STUDI DOKTOR 2023_REVISI.pdf
BROSUR PROGRAM STUDI DOKTOR 2023_REVISI.pdfBROSUR PROGRAM STUDI DOKTOR 2023_REVISI.pdf
BROSUR PROGRAM STUDI DOKTOR 2023_REVISI.pdf
fisika putra
 
Buku Pedoman Skripsi Baru ( Tahun 2021).pdf
Buku Pedoman Skripsi Baru  ( Tahun 2021).pdfBuku Pedoman Skripsi Baru  ( Tahun 2021).pdf
Buku Pedoman Skripsi Baru ( Tahun 2021).pdf
marcelina52
 
PENULISAN KARYA ILMIAH - Panduan Skripsi
PENULISAN KARYA ILMIAH - Panduan SkripsiPENULISAN KARYA ILMIAH - Panduan Skripsi
PENULISAN KARYA ILMIAH - Panduan Skripsi
Diana Amelia Bagti
 
Buku Pedoman Skripsi 2021.pdf
Buku Pedoman Skripsi 2021.pdfBuku Pedoman Skripsi 2021.pdf
Buku Pedoman Skripsi 2021.pdf
PMBWiduri
 
Kepuasan Pengguna.docx
Kepuasan Pengguna.docxKepuasan Pengguna.docx
Kepuasan Pengguna.docx
ssuser3b0895
 
Buku panduan klinikal imun 2015 pdf
Buku panduan klinikal imun 2015 pdfBuku panduan klinikal imun 2015 pdf
Buku panduan klinikal imun 2015 pdf
Dasuki Suke
 
6. SOP SEMINAR USULAN penelitian kepada prodi
6. SOP SEMINAR USULAN penelitian kepada prodi6. SOP SEMINAR USULAN penelitian kepada prodi
6. SOP SEMINAR USULAN penelitian kepada prodi
RizkyAulia61
 

Similar to Buku panduan kti d iv kebidanan (20)

Pedoman TESIS INSTITUT STIAMI
Pedoman TESIS INSTITUT STIAMIPedoman TESIS INSTITUT STIAMI
Pedoman TESIS INSTITUT STIAMI
 
Pedoman Skripsi 2015.pdf
Pedoman Skripsi  2015.pdfPedoman Skripsi  2015.pdf
Pedoman Skripsi 2015.pdf
 
Futunndyjgddjnfyijfdhjoohgtyubbftyjkjgggjj
FutunndyjgddjnfyijfdhjoohgtyubbftyjkjgggjjFutunndyjgddjnfyijfdhjoohgtyubbftyjkjgggjj
Futunndyjgddjnfyijfdhjoohgtyubbftyjkjgggjj
 
Panduan penulisan skripsi
Panduan penulisan skripsi Panduan penulisan skripsi
Panduan penulisan skripsi
 
Modul 3 praktikum
Modul 3   praktikumModul 3   praktikum
Modul 3 praktikum
 
SOP-Penulisan-dan-Pembimbingan-Skripsi.docx
SOP-Penulisan-dan-Pembimbingan-Skripsi.docxSOP-Penulisan-dan-Pembimbingan-Skripsi.docx
SOP-Penulisan-dan-Pembimbingan-Skripsi.docx
 
Pedoman penyusunan dan penulisan skripsi s1 final
Pedoman penyusunan dan penulisan skripsi s1 finalPedoman penyusunan dan penulisan skripsi s1 final
Pedoman penyusunan dan penulisan skripsi s1 final
 
PANDUAN PENYUSUNAN LTA KOMPREHENSIF 2022.doc
PANDUAN PENYUSUNAN LTA KOMPREHENSIF 2022.docPANDUAN PENYUSUNAN LTA KOMPREHENSIF 2022.doc
PANDUAN PENYUSUNAN LTA KOMPREHENSIF 2022.doc
 
SOSIALISASI PKKPT Tahun 2023 Dekan_Direktur Pasca 2023.pdf
SOSIALISASI PKKPT Tahun 2023 Dekan_Direktur Pasca 2023.pdfSOSIALISASI PKKPT Tahun 2023 Dekan_Direktur Pasca 2023.pdf
SOSIALISASI PKKPT Tahun 2023 Dekan_Direktur Pasca 2023.pdf
 
Kebijakan akademik
Kebijakan akademikKebijakan akademik
Kebijakan akademik
 
Kebijakan akademik
Kebijakan akademikKebijakan akademik
Kebijakan akademik
 
Panduan tesis MIP UMY
Panduan tesis MIP UMYPanduan tesis MIP UMY
Panduan tesis MIP UMY
 
KONSEP PENGANTAR ASUHAN KEBIDANAN (pola pengembangan pendidikan bidan)
KONSEP PENGANTAR ASUHAN KEBIDANAN (pola pengembangan pendidikan bidan) KONSEP PENGANTAR ASUHAN KEBIDANAN (pola pengembangan pendidikan bidan)
KONSEP PENGANTAR ASUHAN KEBIDANAN (pola pengembangan pendidikan bidan)
 
BROSUR PROGRAM STUDI DOKTOR 2023_REVISI.pdf
BROSUR PROGRAM STUDI DOKTOR 2023_REVISI.pdfBROSUR PROGRAM STUDI DOKTOR 2023_REVISI.pdf
BROSUR PROGRAM STUDI DOKTOR 2023_REVISI.pdf
 
Buku Pedoman Skripsi Baru ( Tahun 2021).pdf
Buku Pedoman Skripsi Baru  ( Tahun 2021).pdfBuku Pedoman Skripsi Baru  ( Tahun 2021).pdf
Buku Pedoman Skripsi Baru ( Tahun 2021).pdf
 
PENULISAN KARYA ILMIAH - Panduan Skripsi
PENULISAN KARYA ILMIAH - Panduan SkripsiPENULISAN KARYA ILMIAH - Panduan Skripsi
PENULISAN KARYA ILMIAH - Panduan Skripsi
 
Buku Pedoman Skripsi 2021.pdf
Buku Pedoman Skripsi 2021.pdfBuku Pedoman Skripsi 2021.pdf
Buku Pedoman Skripsi 2021.pdf
 
Kepuasan Pengguna.docx
Kepuasan Pengguna.docxKepuasan Pengguna.docx
Kepuasan Pengguna.docx
 
Buku panduan klinikal imun 2015 pdf
Buku panduan klinikal imun 2015 pdfBuku panduan klinikal imun 2015 pdf
Buku panduan klinikal imun 2015 pdf
 
6. SOP SEMINAR USULAN penelitian kepada prodi
6. SOP SEMINAR USULAN penelitian kepada prodi6. SOP SEMINAR USULAN penelitian kepada prodi
6. SOP SEMINAR USULAN penelitian kepada prodi
 

Recently uploaded

(Aborsi kandungan) obat penggugur kandungan untuk masa depan yang belum mau {...
(Aborsi kandungan) obat penggugur kandungan untuk masa depan yang belum mau {...(Aborsi kandungan) obat penggugur kandungan untuk masa depan yang belum mau {...
(Aborsi kandungan) obat penggugur kandungan untuk masa depan yang belum mau {...
Cara Menggugurkan Kandungan 087776558899
 
PERAN PERAWAT DALAM PEMBERIAN KEMOTERAPI
PERAN PERAWAT DALAM PEMBERIAN KEMOTERAPIPERAN PERAWAT DALAM PEMBERIAN KEMOTERAPI
PERAN PERAWAT DALAM PEMBERIAN KEMOTERAPI
nirmalaamir3
 
CDOB Cara Distribusi Obat yang Baik Peraturan BPOM
CDOB Cara Distribusi Obat yang Baik Peraturan BPOMCDOB Cara Distribusi Obat yang Baik Peraturan BPOM
CDOB Cara Distribusi Obat yang Baik Peraturan BPOM
LinaJuwairiyah1
 
04 KONSEP BIAYA PELAYANAN KESEHATAN dan TARIF .pptx
04 KONSEP BIAYA PELAYANAN KESEHATAN dan TARIF .pptx04 KONSEP BIAYA PELAYANAN KESEHATAN dan TARIF .pptx
04 KONSEP BIAYA PELAYANAN KESEHATAN dan TARIF .pptx
zirmajulianda1
 
PERTOLONGAN PERTAMA 3 (penilaian korban).pptx
PERTOLONGAN PERTAMA 3 (penilaian korban).pptxPERTOLONGAN PERTAMA 3 (penilaian korban).pptx
PERTOLONGAN PERTAMA 3 (penilaian korban).pptx
AndrikIrfani
 
2. Update Situasi dan Kebijakan Penanggulangan Tuberkulosis_16 Mei 2024.pptx
2. Update Situasi dan Kebijakan Penanggulangan Tuberkulosis_16 Mei 2024.pptx2. Update Situasi dan Kebijakan Penanggulangan Tuberkulosis_16 Mei 2024.pptx
2. Update Situasi dan Kebijakan Penanggulangan Tuberkulosis_16 Mei 2024.pptx
PratiwiZikri
 
Konsep Dasar Keperawatan Komplementer 2020.pdf
Konsep Dasar Keperawatan Komplementer 2020.pdfKonsep Dasar Keperawatan Komplementer 2020.pdf
Konsep Dasar Keperawatan Komplementer 2020.pdf
roomahmentari
 
MATERI PENCATATAN DAN PELAPORAN SKRINING LANSIA
MATERI PENCATATAN DAN PELAPORAN SKRINING LANSIAMATERI PENCATATAN DAN PELAPORAN SKRINING LANSIA
MATERI PENCATATAN DAN PELAPORAN SKRINING LANSIA
ratih402596
 

Recently uploaded (8)

(Aborsi kandungan) obat penggugur kandungan untuk masa depan yang belum mau {...
(Aborsi kandungan) obat penggugur kandungan untuk masa depan yang belum mau {...(Aborsi kandungan) obat penggugur kandungan untuk masa depan yang belum mau {...
(Aborsi kandungan) obat penggugur kandungan untuk masa depan yang belum mau {...
 
PERAN PERAWAT DALAM PEMBERIAN KEMOTERAPI
PERAN PERAWAT DALAM PEMBERIAN KEMOTERAPIPERAN PERAWAT DALAM PEMBERIAN KEMOTERAPI
PERAN PERAWAT DALAM PEMBERIAN KEMOTERAPI
 
CDOB Cara Distribusi Obat yang Baik Peraturan BPOM
CDOB Cara Distribusi Obat yang Baik Peraturan BPOMCDOB Cara Distribusi Obat yang Baik Peraturan BPOM
CDOB Cara Distribusi Obat yang Baik Peraturan BPOM
 
04 KONSEP BIAYA PELAYANAN KESEHATAN dan TARIF .pptx
04 KONSEP BIAYA PELAYANAN KESEHATAN dan TARIF .pptx04 KONSEP BIAYA PELAYANAN KESEHATAN dan TARIF .pptx
04 KONSEP BIAYA PELAYANAN KESEHATAN dan TARIF .pptx
 
PERTOLONGAN PERTAMA 3 (penilaian korban).pptx
PERTOLONGAN PERTAMA 3 (penilaian korban).pptxPERTOLONGAN PERTAMA 3 (penilaian korban).pptx
PERTOLONGAN PERTAMA 3 (penilaian korban).pptx
 
2. Update Situasi dan Kebijakan Penanggulangan Tuberkulosis_16 Mei 2024.pptx
2. Update Situasi dan Kebijakan Penanggulangan Tuberkulosis_16 Mei 2024.pptx2. Update Situasi dan Kebijakan Penanggulangan Tuberkulosis_16 Mei 2024.pptx
2. Update Situasi dan Kebijakan Penanggulangan Tuberkulosis_16 Mei 2024.pptx
 
Konsep Dasar Keperawatan Komplementer 2020.pdf
Konsep Dasar Keperawatan Komplementer 2020.pdfKonsep Dasar Keperawatan Komplementer 2020.pdf
Konsep Dasar Keperawatan Komplementer 2020.pdf
 
MATERI PENCATATAN DAN PELAPORAN SKRINING LANSIA
MATERI PENCATATAN DAN PELAPORAN SKRINING LANSIAMATERI PENCATATAN DAN PELAPORAN SKRINING LANSIA
MATERI PENCATATAN DAN PELAPORAN SKRINING LANSIA
 

Buku panduan kti d iv kebidanan

  • 1.
  • 2. KATA PENGATAR Tim Penyusun mengucapkan puji syukur kehadirat Allah SWT atas limpahan rahmat dan hidayahNya sehingga dapat menyelesaikan buku Panduan Penulisan dan bimbingan Karya Tulis Ilmiah Diploma IV Kebidanan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKES) Karya Husada Semarang. Buku Panduan Penulisan dan bimbingan Karya Tulis Ilmiah ini terutama digunakan untuk mahasiswa dan pembimbing sehingga mempermudah dalam proses penulisan Karya Tulis Ilmiah. Penulisan Karya Tulis Ilmiah merupakan proses belajar untuk menghasilkan suatu karya ilmiah sebelum mahasiswa mengakhiri pendidikan pada program studi D IV Kebidanan STIKES Karya Husada Semarang. Penulisan Karya Tulis Ilmiah membutuhkan suatu tahapan yang sistematis sehingga dapat menumbuhkan kemampuan mahasiswa dalam menghasilkan suatu karya yang memenuhi kaedah penulisan ilmiah. Selanjutnya kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberi masukan dalam penyusunan panduan ini. Kami menyadari bahwa buku ini masih mempunyai banyak kekurangan, oleh karena itu kritik dan saran untuk penyempurnaan panduan ini sangat kami harapkan. Semarang, September 2017 Tim Penyusun
  • 3. BAB I PENDAHULUAN Kemajuan pengetahuan dan tehnologi dibidang kebidanan akan berdampak besar terhadap peningkatan mutu pelayanan kebidanan, hal tersebut tidak akan terwujud tanpa adanya penelitian dari anggota profesi kebidanan. Karya Tulis Ilmiah merupakan karya ilmiah yang harus diselesaikan oleh mahasiswa sebagai penugasan akhir sebelum menyelesaikan pendidikan di program studi D IV Kebidanan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Karya Husada Semarang. Tugas akhir ini merupakan salah satu syarat guna mencapai gelar Sarjana Saint Kebidanan . Karya tulis ilmiah ini bertujuan untuk memahami suatu fenomena kebidanan. Pemahaman fenomena ini penting untuk membekali mahasiswa dalam mengatasi masalah kebidanan yang ada dimasyarakat. Mata kuliah Karya Tulis Ilmiah yang dialokasikan pada mahasiswa Program studi D IV Kebidanan semester I dengan bobot 3 SKS. Ada beberapa pengertian yang perlu dijelaskan dalam rangka penyamaan persepsi semua pihak yang terlibat, yaitu : 1. Karya Tulis Ilmiah adalah dokumen yang disusun oleh mahasiswa berisi tulisan ilmiah berbentuk laporan lengkap dari rencana sampai analisis hasil penelitian yang diusulkan sebelumnya dan telah disahkan oleh tim penguji dalam bentuk laporan. 2. Proposal penelitian adalah dokumen yang berisi konsep rencana yang lengkap dan memenuhi kaidah penulisan dan metode ilmiah yang baku. 3. Bimbingan adalah interaksi mahasiswa dengan dosen pembimbing yang telah ditentukan untuk membahas penyusunan proposal penelitian dan karya tulis ilmiah yang baik dan berbobot ilmiah tinggi. 4. Pembimbing adalah dosen atau praktisi dibidang ilmu keperawatan/kebidanan atau ilmu terkait yang telah memenuhi syarat akademik dan administrasi yang
  • 4. telah ditetapkan dan diangkat dengan surat tugas oleh ketua STIKES untuk membimbing mahasiswa dalam menyelesaikan KTI dengan syarat pendidikan minimal S2 bidang ilmu kebidanan/keperawatan/kesehatan. 5. Tugas dan Tanggung jawab pembimbing yaitu melakukan bimbingan dan arahan mahasiswa dalam mempersiapkan proposal, menentukan waktu untuk melakukan ujian proposal dan ujian Karya Tulis Ilmiah, menjaga hubungan suasana akademik, menjunjung tinggi norma, etika dan peraturan pendidikan yang berlaku. 6. Penguji adalah seorang ahli yang berkaitan dengan materi penelitian yang ditunjuk dengan surat tugas oleh ketua STIKES dan dosen pembimbing. 7. Ujian Proposal adalah ujian yang dilaksanakan untuk mengetahui pengetahuan dan kemampuan mahasiswa tentang penelitian yang dipilih sebelum melaksanakan penelitian dan selanjutnya menempuh uji etik untuk mendapatkan serifikat lolos uji etik untuk memberikan keterangan bahwa penelitian dapat dilaksanakan sesuai dengan etika penelitian. 8. Ujian Karya Tulis Ilmiah adalah proses mengukur kemampuan mahasiswa dalam menghasilkan karya ilmiah dan penguasaan substansi, metode dan teknis penyajian yang dilaksanakan dengan prosedur tahapan dan kriteria tertentu yang dilaksanakan setelah mahasiswa menyusun hasil penelitian.
  • 5. BAB II PROSEDUR PELAKSANAAN A. Petunjuk Umum 1. Tujuan Tujuan penulisan Karya Tulis Ilmiah adalah agar mahasiswa mampu membuat penelitian secara sederhana tentang masalah kesehatan khususnya kebidanan. 2. Bentuk Tulisan KTI Karya Tulis ini berupa penelitian sederhana dalam bentuk penelitian analitik dengan dua variabel yang bertujuan untuk mendiskripsikan, mencatat, menganalisis dan menginterpretasikan data berdasarkan fenomena yang terjadi. Penyusunan Karya Tulis Ilmiah terdiri dari 5 bab yang meliputi bab I pendahuluan, bab II tinjauan pustaka, bab III metode penelitian, bab IV hasil penelitian dan pembahasan, serta bab V penutup. B. Tata Cara Pengajuan sampai dengan Penyelesaian KTI 1. Proses Persiapan a. Prodi mengusulkan nama – nama mahasiswa ke UP3M b. UP3M melakukan sosialisasi mengenai penyusunan tugas akhir kepada mahasiswa c. Mahasiswa mengajukan permohonan pembimbing disesuaikan dengan kepakaran masing – masing pembimbing selanjutnya mahasiswa akan mendapatakan tanda tangan kesanggupan membimbing dari Pembimbing I yang dikehendaki. d. Mahasiswa menyerahkan tanda tangan kesanggupan dari Pembimbing I ke UP3M. 2. Proses Pelaksanaaan
  • 6. a. Mahasiswa menyerahkan judul yang telah disetujui oleh pembimbing I ke UP3M untuk menentukan penguji utama.(dengan mengisi form pengajuan judul KTI di UP3M) b. Mahasiswa melakukan konsultasi proposal dengan pembimbing KTI. 3. Proses Bimbingan a. Selanjutnya mahasiswa melaksanakan bimbingan atas kesepakan dengan pembimbing I b. Mahasiswa mengajukan surat ijin survey pendahuluan ke UP3M c. Mahasiswa menyerahkan surat jawaban dari instansi yang dituju ke UP3M. 4. Evaluasi tahap I a. Seminar proposal dilaksanakan setelah mahasiswa melakukan bimbingan dan telah mendapat persetujuan dari pembimbing I b. Mahasiswa wajib menghadiri seminar proposal minimal 3X ( 3 judul penelitian) sebagai oponen dengan bukti tanda tangan penguji. c. Mahasiswa memberikan undangan kepada Pembimbing selanjutnya bertanggung jawab sebagai moderator ujian sekaligus Penguji III, Penguji terdiri dari dua penguji, yaitu penguji Kepakaran sebagai penguji I dan penguji Etik selanjutnya di sebut Penguji II d. Mahasiswa mempersiapkan perlengkapan ujian proposal berupa print out berita acara , presensi teruji , presensi mahasiswa, form penilaian, dan form rekapitulasi nilai e. Seminar proposal dihadiri oleh tim seminar proposal yang terdiri dari pembimbing , penguji I dan Penguji II
  • 7. f. Setelah ujian berkas diserahkan ke UP3M g. Mahasiswa mendapatkan sertifikat lolos uji etik. 5. Proses Lanjutan a. Mahasiswa mengajukan permohonan uji validitas dan realibilitas ke UP3M b. Mahasiswa menyerahkan surat jawaban uji validitas dan realibilitas dari instansi yang dituju ke UP3M c. Mahasiswa mengajukan surat permohonan pengambilan data penelitian ke UP3M d. Mahasiswa menyerahkan surat jawaban pengambilan data peneliti dari institusi yang dituju ke UP3M 6. Evaluasi tahap II a. Ujian Hasil dilaksanakan setelah mahasiswa melakukan bimbingan KTI sebanyak minimal 5 kali dan atau telah mendapat persetujuan dari pembimbing. b. Mahasiswa mengisi form permohonan ujian c. Mahasiswa memberikan undangan kepada Pembimbing dan Penguji d. Mahasiswa mempersiapkan perlengkapan ujian proposal berupa print out berita acara , presensi teruji , presensi mahasiswa, form penilaian, dan form rekapitulasi nilai e. Mahasiswa melakukan revisi KTI dengan pembimbing berdasarkan saran-saran saat ujian KTI dan selanjutnya menyerahkan soft copy proposal dan laporan tugas akhir dalam bentuk CD ke perpustakaan lengkap dengan acc pembimbing dan penguji
  • 8. 7. Proses Publikasi a. Menyusun artikel Ilmiah sesuai gaya selingkungan yang dapat diunduh di web STIKES Karya Husada www.stikesyahoedsmg.ac.id b. Manuscribe di kirim via email ke : Kebidanan : D III Kebidanan : litbang_kebidanand3@stikesyahoedsmg.ac.id D IV Kebidanan : litbang_kebidanand4@stikesyahoedsmg.ac.id D III Keperawatan : litbang_keperawatand3@stikesyahoedsmg.ac.id S1 Keperawatan : litbang_keperawatanS1@stikesyahoedsmg.ac.id dengan ketentuan : mengisi Subjek email : NIM_Nama Mahasiswa_Prodi, Contoh : 2014_Titi Mulyadi_D IV Kebidanan untuk selanjutnya mahasiswa mengambil surat keterangan submit dari UP3M untuk dapat direview. c. Mahasiswa melaksanakan Publikasi Ilmiah (Oral Presentasi / Poster) yang di selenggarakan oleh UP3M STIKes Karya Husada. d. Mahasiswa juga di ijinkan untuk mempublikasikan hasil penelitian di jurnal dari luar STIKes Karya Husada dengan syarat di publikasikan secara online dengan menunjukkan surat keterangan submit dengan melampirkan alamat url.
  • 9. DIAGRAM ALUR PENYUSUNAN TUGAS AKHIR MAHASISWA STIKES KARYA HUSADA SEMARANG Syarat Penyusunan Tugas Akhir Mengusulkan nama – nama mahasiswa ke UP3MPRODI UP3M Sosialisasi Penyusunan Tugas Akhir MAHASISWA Menentukan pembimbing dengan mengajukan permohonan kesediaan Dosen sebagai pembimbing I dan II ( kepakaran) PROSES PERSIAPAN
  • 10. Mengajukan surat ijin study pendahuluan Mahasiswa Mengajukan judul atas kesepakatan mahasiswa dengan pembimbing ke UP3M untuk menentukan penguji Mahasiswa UP3M Menyerahkan surat jawaban studi pendahuluan dari instansi yang dituju UP3M PROSES PELAKSANAAN PROSES BIMBINGAN Syarat Uji Proposal 1. Bukti Acc dari pembimbing 2. Undangan Penguji : a. Kepakaran b. Etik c. Pembimbing 3. Print out berita acara dll (perlengkapan ujian) 4. Setelah ujian berkas diserahkan ke UP3M 5. Mendapatkan sertifikat lolos uji etik EVALUASI 1
  • 11. Mahasiswa mengajukan permohonan uji validitas dan realibilitas ke UP3M Mahasiswa Menyerahkan surat jawaban uji validitas dan realibilitas dari instansi yang dituju ke UP3M Mahasiswa mengajukan surat permohonan pengambilan data penelitian ke UP3M Mahasiswa menyerahkan surat jawaban pengambilan data peneliti dari institusi yang dituju ke UP3M PROSES LANJUTAN Syarat Permohonan Ujian Hasil 1. Bukti Acc dari pembimbing 2. Mengisi form permohonan ujian 4. Berkas ujian ( Berita acara , presensi teruji , presensi mahasiswa, form penilaian, form rekapitulasi nilai) dicetak 5. Setelah selesai ujian revisi, menyerahkan soft copy proposal dan laporan tugas akhir dalam bentuk CD ke perpustakaan lengkap dengan acc pembimbing dan penguji 3. Undangan untuk penguji EVALUASI 2
  • 12. Menyusun artikel Ilmiah sesuai gaya selingkungan yang dapat diunduh di web STIKES Karya Husada www.stikesyahoedsmg.ac.id Artikel di kirim via email ke : litbang_kebidanand3@stikesyahoedsmg.ac.id litbang_kebidanand4@stikesyahoedsmg.ac.id litbang_keperawatand3@stikesyahoedsmg.ac.id litbang_keperawatanS1@stikesyahoedsmg.ac.id Publikasi Ilmiah Atau submit ke jurnal lain Oral Presentasi Poster PROSES PUBLIKASI
  • 13. 8. Dosen Pembimbing a. Pembimbing utama (I) bertugas sebagai moderator saat ujian dan bertanggung jawab terhadap bimbingan isi, tehnis dan lapangan serta turut menjadi dosen penguji 9. Bimbingan a. Bimbingan dilakukan di STIKES Karya Husada atau di tempat lain atas kesepakatan dosen pembimbing dengan mahasiswa. b. Proses bimbingan KTI dipantau melalui buku panduan penulisan dan bimbingan KTI yang ditandatangani dosen pembimbing setiap kali bimbingan. c. Pada akhir bimbingan, buku panduan diserahkan ke UP3M STIKES Karya Husada untuk dicek dan direkap sebagai dokumentasi pembimbing. 10. Ujian KTI a. Ujian KTI dilaksanakan di STIKES Karya Husada Semarang. b. Jangka waktu pelaksanaan telah ditetapkan oleh UP3M, mahasiswa bertanggung jawab dalam mengatur waktu antara penguji dengan kedua pembimbing sampai terjadi kesepakatan waktu pelaksanaan ujian KTI, serta penyiapkan kebutuhan pelaksanaan ujian dengan koordinasi dengan UP3M. c. Penguji adalah : ahli yang berkaitan dengan materi, dosen pembimbing, penguji dari lapangan atau ahli lain yang ditentukan. d. Ujian KTI dipantau oleh dosen pembimbing, pihak akademik serta UP3M e. Ketentuan ujian KTI adalah sebagai berikut: 1) Ujian dilakukan secara terbuka
  • 14. 2) Alokasi waktu untuk ujian minimal 60 menit dengan perincian penyajian 20 menit dan respon 40 menit 3) Ujian proposal dikategorikan menjadi 3 yaitu : layak penelitian tanpa perbaikan ,layak dengan perbaikan, dan tidak layak penelitian sehingga harus mengulang ujian kembali oleh sebab faktor plagiat, ataupun ketidakmampuan mempertahankannya dan lolos Uji Etik. 4) Biaya mengulang bagi mahasiswa yang dinyatakan tidak lulus menjadi tanggung jawab teruji 11. Syarat dan Prosedur Seminar proposal a. Syarat 1) Proposal telah dinyatakan siap seminar oleh pembimbing yang dibuktikan dengan lembar persetujuan yang telah ditandatangani pembimbing 2) Mahasiswa telah melunasi tangguangan biaya administrai ( SPP dan lain-lain ) b. Prosedur 1) Mahasiswa menyerahkan persetujuan pembimbing 2) Mahasiswa menyerahkan salinan proposal rangkap tiga untuk pembimbing dan penguji dengan jilid sederhana yang diserahkan pada koordinator / panitia paling lambat H-3 3) Mahasiswa memastikan kembali jadwal dan kesediaan pembimbing dan penguji 12. Syarat Uji etik
  • 15. a. Mahasiswa mendaftarkan uji etik ke UP3M dengan mengumpulkan syarat : protokol penelitian , lembar persetujuan pembmbing, dan lembar Informed consent b. Mengumpulkan Protokol Penelitian dan form Reviewer kepada penguji Etik H-1 ujian Proposal 13. Syarat dan Prosedur ujian KTI a. Syarat 1) KTI telah disetujui kedua pembimbing I untuk diuji 2) Mahasiswa telah melunasi biaya penyusunan KTI 3) Mendaftar ujian dengan dilampiri kuitansi pembayaran biaya KTI 4) Telah lulus semua mata kuliah yang ditempuh b. Prosedur 1) KTI siap uji digandakan rangkap tiga dengan jilid sederhana 2) Artikel dan proposal diserahkan kepada calon penguji KTI dan panitia selambat-lambatnya 3 hari sebelum tanggal pelaksanaan ujian pelaksanaan ujian sekripsi dijadwalkan oleh panitia 3) Dalam pelaksanaan ujian mahasiswa wajib memakai alat bantu (OHP / LCD) 4) Selambat-lambatnya 1 bulan setelah ujian , mahasiswa wajib menyerahkan Proposal dan KTI yang telah direvisi dan disahkan oleh Tim penguji dengan bentuk soft copy (CD). 5) Ketentuan busana peserta ujian a) Kemeja putih lengan panjang b) Rok panjang warna hitam c) Sepatu resmi warna hitam
  • 16. 14. Penilaian b. Penilaian KTI dilakukan atas hasil selama bimbingan penulisan, hasil tulisan, penyajian dan tanya jawab pada saat seminar hasil dengan penguji dan peserta seminar. c. Nilai KTI (Formulir penilaian yang telah ditandatangani dosen pembimbing) diserahkan oleh dosen pembimbing kepada bagian tata usaha setelah perbaikan selesai. d. Hasil ujian dikategorikan menjadi 4 yaitu ( A untuk nilai 3,51 – 4,00 , AB untuk nilai 3.01 – 3,50, B untuk nilai 2,51 – 3,00 dan BC untuk nilai 2,00 – 2,50 ), Mahasiswa dinyatakan lulus jika mempunyai rekapitulasi nilai 3,00.
  • 17. BAB III SISTEMATIKA PENULISAN A. Penataan Karya Tulis Ilmiah Sistematikan dan penataan Karya Tulis Ilmiah terdiri dari bagian awal, Bagian utama dan bagian akhir. Bagian awal Karya Tulis Ilmiah memuat komponen sebagai berikut : 1. Halamam sampul Halaman sampul dibagi atas 2 bagian, yaitu halaman sampul luar dibuat diatas kertas yang tebal berwarna putih sesuai ketentuan dan halaman sampul dalam dibuat diatas kertas yang biasa digunakan untuk pengetikan karya tulis ilmiah dan berwarna putih. Halaman sampul berisi komponen : a. Logo STIKES Karya Husada b. Judul Karya Tulis Ilmiah termasuk tempat penelitian dilakukan, diketik di tengah halaman bagian atas dengan huruf besar (Capital letter). Jumlah kata pada judul tidak lebih dari 20 kata. c. Tujuan Karya Tulis diajukan (Diajukan sebagai salah satu syarat untuk memperoleh Gelar Sarjana Terapan Kebidanan) d. Nama peneliti ditulis lengkap, di tengah halaman dan hindari singkatan disertai NIM (Nomor Induk Mahasiswa). e. Nama program studi dan instansi f. Tahun penelitian dilaksanakan g. Sampul luar tidak dibubuhi nomor halaman dan sampul dalam dibubuhi nomor halaman menggunakan angka romawi 2. Pernyataan persetujuan
  • 18. Pernyataan persetujuan berisi kalimat yang menyatakan bahwa pembimbing telah menyetujui Karya Tulis Ilmiah ini untuk dipertahankan. Komponen pada halaman persetujuan terdiri dari kalimat pernyataan persetujuan, tempat, tanggal, bulan dan tahun disetujui, nama pembimbing dan tanda tangan. 3. Lembar Pengesahan Lembar pengesahan berisi kalimat yang menyatakan bahwa penguji telah menyetujui Karya Tulis Ilmiah ini. Lembar pengesahan terdiri dari kalimat pernyataan pengesahan, tempat, tanggal, bulan dan tahun disetujui, nama penguji dan tanda tangan. 4. Abstrak Abstrak memuat isi meliputi : a. Latar belakang b. Tujuan c. Metodologi (desain, sampel, instrumen dan metode pengumpulan data serta analisa data) d. Hasil penelitian e. Kesimpulan Selain isi abstrak, lembaran ini memuat : nama program, nama peneliti dan nama pembimbing, judul dan jumlah halaman. Ukuran huruf 10. Jumlah kata pada abstrak maksimal 200 kata dengan pengetikan 1 spasi tanpa menggunakan alenia. 5. Kata Pengantar Kata Pengantar berisi ucapan terima kasih pada berbagai pihak yang telah membantu peneliti dalam menyelesaikan Karya Tulis Ilmiah ini (isi diserahkan pada peneliti). 6. Daftar Isi Daftar isi merupakan daftar setiap bab dan subbab yang terdapat didalam makalah penelitian
  • 19. 7. Daftar Tabel Lembar daftar tabel ini berisi urutan tabel yang terdapat pada laporan penelitian. Nomor tabel menggambarkan nomor bab dan nomor urut tabel, misal : Tabel 1.1 artinya tabel pertama pada bab I. 9. Daftar gambar (bila ada) Lembar daftar gambar berisi urutan gambar yang terdapat pada laporan penelitian. Nomor gambar menggambarkan nomor bab dan nomor urut gambar. 10.Daftar skema Lembar daftar skema berisi urutan skema yang terdapat pada laporan penelitian. Nomor skema menggambarkan nomor bab dan nomor urut skema. 11.Daftar Lampiran Lembar daftar lampiran berisi urutan lampiran yang terdapat pada laporan penelitian. Daftar lampiran ini tidak meneeruskan urutan halaman laporan penelitian. Masing-masing lampiran mempunyai urutan halaman sendiri Bagian Utama Karya tulis ilmiah mencakup komponen : 1. Pendahuluan Bagian pendahuluan peneliti membahas tentang : a. Latar belakang Latar belakang membahas tentang tinjauan pustaka secara ringkas dan padat tentang area yang akan diteliti. Peneliti mengupas ide-ide atau gagasan secara keseluruhan yang merupakan kerangka kerja yang akan diteliti. Latar belakang juga menggambarkan alasan pentingnya dilakukan penelitian.Tujuan dan manfaat penelitian dapat ditulis dalam heading ini atau dikemukakan secara terpisah di bawah heading tersendiri.
  • 20. b. Perumusan masalah Perumusan masalah diawali dengan membandingkan kenyataan atau fenomena dengan harapan sesuai dengan teori dan konsep. Peneliti akan membuat penyataan yang sangat mendasar pada penelitian yang akan menjawab tujuan penelitian. Rumusan masalah dapat ditulis dalam bentuk pertanyaan atau pernyataan dan jelas. c. Tujuan Tujuan penelitian terdiri dari tujuan umum dan tujuan khusus sehingga pembaca mengerti tentang pentingnya penelitian yang akan dilakukan. d. Manfaat Manfaat penelitian membahas tentang manfaat untuk pelayanan dan perkembangan ilmu kebidanan. 2. Tinjauan Pustaka a. Tinjauan teori Berisi tentang dasar-dasar teori yang ditulis secara jelas dan rinci. Disusun secara sistematis sesuai urutan permasalahan. Tinjauan teori merupakan suatu analisis dan sintesis sumber-sumber yang diperlukan untuk menggambarkan suatu fenomena yang diketahui atau belum diketahui. Penelitian-penelitian rujukan harus mempunyai kaitan dengan penelitian yang akan dilakukan. Penggunaan penelitian rujukan memaparkan area yang diteliti, sampel, tempat penelitian dilaksanakan, koefisien reliabilitaas dan validitas instrumen, hasil temuan dan kritik terhadap temuan tersebut. Tinjauan pustaka ini akan membantu peneliti untuk membuat kerangka teori penelitian. b. Kerangka teori
  • 21. Berisi tentang penyajian hubungan sebab akibat yang logis dari variabel yang diteliti dalam bentuk diagram. Kerangka teori dibuat berdasarkan teori maupun modifikasi dari berbagai teori sesuai dengan analisa penulis. c. Variabel penelitian Variabel penelitian pada karya tulis ilmiah ini terdiri atas variabel tunggal. 3. Metoda Penelitian a. Jenis dan desain penelitian Menjelaskan jenis penelitian dan rancangan penelitian. Jenis penelitian pada karya tulis ilmiah menggunakan deskriptif kuantitatif dengan pendekatan survey b. Waktu dan tempat penelitian Menjelaskan waktu dan tempat penelitian. Waktu penelitian (hanya pada proposal) terdiri dari waktu persiapan, pelaksanaan dan penyusunan laporan. Penetapan tempat atau lokasi penelitian disertai dengan alasan pemilihan tempat penelitian. c. Definisi operasional Definisi operasional memuat variabel penelitian, penjelasan definisi operasional, alat ukur, hasil ukur dan skala ukur dari semua variabel penelitian yang diuraikan dalam rangka memberikan batasan dalam istilah yang operasional. Definisi operasional dapat dibuat matrik tabel seperti berikut ini : Tabel 3.1 Definisi Operasional Variabel Definisi Operasional Alat Ukur Hasil Ukur Skala Ukur Kadar Haemoglob in Kandungan haemoglobin darah pada ibu Cyanmethamoglo bin Gram/dl Rasio
  • 22. hamil Pengetahua n ibu tentang TB Paru Kemampuan ibu menjawab pertanyaan tentang TB Paru meliputi : a. Pengertia b. Penyebab Kuisioner Dikategorikan 1. Pengetahu an baik 2. Pengetahu an cukup 3. Pengetahu an kurang Ordin al d. Populasi, Sampel dan Teknik Sampling Menguraikan populasi dan sampel penelitian disertai kriteria dan jumlah sampel yang dihitung dengan menggunakan rumus yang sesuai (jika ada). Bagian ini juga menjelaskan cara pengambilan sampel. e. Instrumen penelitian Berisi tentang alat yang digunakan untuk mendapatkan data dalam penelitian. Menguraikan data yang dikumpulkan dan instrumen penelitian yang akan digunakan. Bagian ini juga menguraikan proses validitas dan reliabilitas instrumen, jelaskan tempat dan jumlah responden yang akan digunakan untuk uji validitas dan reliabilitas instrumen. Apabila menggunakan instrumen yang sudah digunakan sebelumnya, perlu mencantumkan nilai validitas dan reliabilitas instrumen tersebut. f. Teknik pengumpulan Data Berisi tentang cara mengumpulkan data dalam penelitian baik data primer maupun data sekunder disertai langkah- langkah prosedur pengumpulan data secara rinci. g. Pengolahan data
  • 23. Menjelaskan secara rinci proses pengolahan data untuk masing-masing variabel. Biasanya pengolahan data terdiri dari editing, scoring, dan koding. h. Analisis data Menjelaskan analisis statistik yang digunakan untuk menjawab tujuan penelitian. Analisa dilakukan kedalam analisa univariat. i. Etika Penelitian Berisi tentang etika yang digunakan dalam penelitian yang menyangkut subyek penelitian . 4. Hasil Penelitian dan Pembahasan a. Hasil Penelitian Menguraikan semua temuan dan data. Disajikan rapi, sistematis, sederhana dalam bentuk tabel, gambar, foto, grafik sehingga memudahkan pembahasan antar interpretasi dan pengambilan kesimpulan. Contoh penyajian dapat dilihat dibawah ini : 1). Tabel Tabel 4. 1 Distribusi Responden berdasarkan Umur di STIKES Karya Husada Semarang Tahun 2012 Tingkat Pengetahuan N % Baik 20 25 Cukup 20 25 Kurang 40 50 Total 80 100
  • 24. Tabel 4.1 menunjukkan bahwa sebagian besar tingkat pengetahuan responden kurang yaitu sebanyak 40 responden (50%) 2). Gambar 27,8 44,4 72,2 56,6 0 10 20 30 40 50 60 70 80 90 100 P e r s e n t a s e Laki-laki Perempuan Jenis Kelamin Balita Aktif Tidak aktif Gambar 4.2 Distribusi Jenis Kelamin Anak Balita Berdasarkan Keaktifan Ibu di Posyandu Intan Ngaliyan Tahun 2012. b. Pembahasan Data yang diperoleh dibahas dengan menghubungkan hasil penelitian itu dengan dasar teori, atau hasil penelitian orang lain baik yang mendukung maupun berlawanan (tidak sesuai) yang diperoleh dari tinjauan pustaka. c. Keterbatasan Penelitian Berisi alasan-alasan rasional yang bersifat metodologik akan hasil penelitian yang didapat. Misalnya pemilihan desain yang kurang tepat, populasi dan sampel atau instrumen khususnya uji validitas.
  • 25. Keterbatasan ini tidak diperuntukkan bagi alasan-alasan yang berasal dari keterbatasan peneliti seperti waktu penelitian, terbatasnya dana atau literatur yang dibaca. Namun, keterbatasan penelitian ini tidak mutlak ada. 5. Bab V Penutup a. Kesimpulan Berisi kesimpulan yang diperoleh dari hasil penelitian dan pembahasan yang diuraikan secara singkat dan dikaitkan dengan tujuan penelitian. b. Saran Saran berisi masukan peneliti untuk menyelesaikan ataumemperbaiki masalah yang menjadi latar belakang dilakukannya penelitian. Saran ditulis berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh dan sebaiknya dikemukan secara operasional, jelas, sesuai tujuan dan spesifik sehingga bermanfaat bagi mereka yang menerima saran tersebut. Bagian Akhir Karya Tulis Ilmiah Bagian ini tidak menggunakan judul bab, tetapi penomoran halamannya melanjutkan nomor halaman sebelumnya. Bagian akhir ini terdiri dari daftar pustaka, lampiran dan riwayat hidup penulis. 1. Daftar pustaka Pembahasan tentang cara penulisan daftar pustaka dapat dilihat tersendiri pada buku panduan ini. Halaman daftar pustaka mengikuti nomor halaman sebelumnya. 2. Lampiran Bagian ini diawali dengan halaman yang ditulis kata LAMPIRAN di tengah bidang pengetikan dan diletakkan sesudah daftar pustaka.
  • 26. Halaman lampiran ini tidak diberi nomor. Halaman berikutnya adalah lampiran dengan nomor lampiran dinyatakan dengan angka arab dan diketik dibagian kanan atas bidang pengetikan. 3. Daftar Riwayat Hidup Daftar riwayat hidup penulis dicantumkan nama, tempat/tanggal lahir, riwayat pendidikan. B. Tata Cara Penulisan 1. Bahan dan Ukuran a. Batas pengetikan naskah pada tepi atas 4 cm, tepi bawah 3 cm, tepi kiri 4 cm dan tepi kanan 3 cm e. Naskah Karya Tulis Ilmiah diketik pada kertas kuarto/A4 (21 x 28 cm) berat 70 gr. Tulisan diketik menggunakan tinta hitam yang tidak mudah terhapus, kecuali gambar dan skema. f. Sampul dari plastik mika putih sesuai ketentuan dengan tulisan hitam. g. Naskah dibuat 3 ekslempar : untuk masing – masing penguji guna keperluan ujian. b. Cara Pengetikan Karya Tulis Ilniah diketik menggunakan komputer dengan ketentuan sebagai berikut : a. Naskah yang diketik menggunakan bahasa dan bentuk kalimat sesuai ejaan EYD. b. Pengetikan menggunakan huruf Times New Roman dengan ukuran (font size) : naskah 12, judul bab 14, judul Karya Tulis Ilmiah 16 diketik dengan huruf bold dan disesuaikan dengan panjang pendeknya judul Karya Tulis Ilmiah serta disusun dengan format segitiga terbalik.
  • 27. c. Pengetikan naskah menggunakan spasi ganda, kecuali naskah dalam tabel dan daftar pustaka diketik dengan spasi tunggal. Naskah diketik rata kanan dan kiri. d. Batas pengetikan 4 cm dari tepi atas, 3 cm dari tepi bawah, 3 cm dari tepi kanan dan 4 cm dari 3 cm tepi kiri. e. Setiap bab dimulai dari halaman baru f. Judul bab diketik pada batas atas bidang pengetikan, disusun simetris menggunakan huruf besar tebal (bold) tanpa garis bawah atau titik diakhir judul. g. Judul sub bab diberi huruf kapital A, B atau C, dst, diawal dari tepi kiri dan dicetak tebal. Judul sub bab diketik dengan huruf kapital pada setiap awal kata. h. Judul anak sub bab diketik dari batas kiri bidang pengetikan dengan menggunakan angka 1 lalu a, b, c, dst. i. Alenia baru dimulai pada ketukan huruf ke enam dari batas tepi kiri. Permulaan kalimat dimulai dengan huruf besar, bilangan lambang atau rumus kimia yang terdapat pada awal kalimat harus dieja dengan huruf, misalnya ” Seratus responden.... .... .... ... dan seterusnya. j. Bilangan ditulis dengan angka, kecuali yang terletak pada permulaan kalimat ditulis dengan huruf. Bilangan desimal ditandai dengan koma dan ribuan dengan titik (sebagai contoh ialah 1,5 atau 1.500.000 dan sebagainya). k. Halaman Karya Tulis Ilmiah dan rujukannya diberi nomor dengan angka arab (1, 2, 3, dst) dimulai angka 1 dan seterusnya. Semua nomor halaman diketik pada pojok kanan atas pada setiap halaman, kecuali untuk halaman bab baru, nomor halaman diketik ditengah bawah. l. Penomoran bagian awal naskah Karya Tulis Ilmiah (judul, halaman pengesahan, prakata, daftar isi, daftar gambar, daftar tabel dan
  • 28. intisari) diberi nomer halaman dengan huruf Romawi kecil (i,ii,iii,iv,v dan seterusnya). m. Tabel dan gambar diberi nomor urut dan pada setiap halaman hanya boleh memuat 1 (satu) tabel. Judul tabel/gambar diketik diatas tabel/gambar dengan posisi ditengah (center) dan disusun dengan format segitiga terbalik yang meliputi nama tabel, tempat penelitian bulan dan tahun. n. Penulisan kutipan sesuai dengan tehnik vancouver, sebagai contoh “...........dapat disajikan dalam angka, grafik, tabel dan lain-lain yang membuat pembaca memahami dengan mudah [2], [5]. “..........proses sikap adalah sebuah pendapat yang di kemukakan oleh seseorang atas sesuatu hal [7]. “ ........satu eleman penting dalam komunitas adalah komunitas yang sehat [10]. o. Pemberian nomor ditulis secara konsisten dari awal sampai akhir naskah. Cara yang digunakan adalah gabungan antara angka romawi dan arab. Penomeran seperti contoh dibawah ini: I A 1 a 1) a) (1) (a) c. Sistematika Penulisan Karya Tulis Ilmiah Sistematika penulisan Karya Tulis Ilmiah adalah sebagai berikut : KATA PENGANTAR DAFTAR ISI DAFTAR TABEL
  • 29. DAFTAR GAMBAR DAFTAR SKEMA DAFTAR LAMPIRAN BAB I : PENDAHULUAN A. Latar Belakang B. Rumusan Masalah C. Tujuan D. Manfaat Penulisan BAB II : TINJAUAN PUSTAKA A. Tinjauan Teori B. KerangkaTeori C. Variabel Penelitian BAB III : METODE PENELITIAN A. Jenis dan Desain Penelitian B. Waktu danTempat Penelitian C. Populasi, Sampel dan teknik sampling D. Definisi Operasional E. Alat Pengumpulan Data F. Teknik Pengumpulan Data G. Pengolahan Data H. Analisis Data I. Etika Penelitian BAB IV : HASIL DAN PEMBAHASAN A. Hasil B. Pembahasan C. Keterbatasan penelitian BAB V : PENUTUP A. Kesimpulan B. Saran
  • 30. DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN BAB IV PENULISAN DAFTAR PUSTAKA Prosentase sumber daftar pustaka adalah 60 % – 80 % berasal dari jurnal (Internasional dan Nasional), dan 20 % – 40% berasal dari textbook. Daftar pustaka hanya memuat pustaka yang diacu dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah dan disusun dalam gaya Vancouver. Contoh penulisan : a. Buku Nama penulis, tahun terbit, judul buku, jilid buku, terbitan ke, nomer halaman yang diacu (kecuali yang diacu seluruh buku), nama penerbit dan kotanya. Sebagai contoh ialah : Bucher,L. And Melander. S.D. (1999). Critical Care Nursing. Philadelphia: W.B. Saunders Company. b. Majalah Nama penulis, tahun terbit, judul tulisan, nama majalah (dengan nama singkatan resminya). Jilid dan nomer halaman yang diacu. Sebagai contoh ialah : Ahlquist, R.P. (1984). A Study of the sdrenotropic receptor. Am.J Physiol. 153 : 586.600 c. Internet Nama penulis, judul, website, tanggal dan tahun diakses. Contoh :
  • 31. Mu’tadin Z. Remaja dan rokok. e-psikologi.com. 5 Juni 2002. http:///www.e-psikologi.com/remaja/050602.html.(21 Desember 2004). d. Diktat Nama penulis, judul, kota dan nama penerbit, tahun, keterangan tidak dipublikasikan. Contoh : Harjanto T. Faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku merokok di kalangan pelajar SMUN 1 Kartasura Jawa Tengah. Yogyakarta : Universitas Gadjah Mada, 2004.(tidak dipublikasikan). Silakan gunakan format yang konsisten untuk referensi - lihat contoh di bawah : [1] Brambilla, M .; , "Distribusi pendapatan dan kematian menyebabkan spesifik," Eur J Public Health, vol.6, no.2, pp.114-126, April 2012. [2] Faloutsos, M .; Karagiannis, T .; Bulan, S .; , "Kegagalan syngeneic cangkok tulang sumsum tanpa preconditioning pasca-hepatitis aplasia sumsum," International Journal of publik penyusunan Kesehatan, vol.24, no.5, pp.4-5, September-Oktober 2010. [3] Yao-Jen Chang; Hung-Huan Liu; Tsen-Yung Wang; , "Minum kopi dan kanker pankreas," Indian Journal of publik penyusunan Kesehatan, vol.16, no.3, pp.34-40, Juni 2009. [4] Chai-Arayalert, S .; Nakata, K .; , "BN-52021 melindungi hamster dari anafilaksis jantung," Konferensi Internasional tentang publik penyusunan Ilmu Kesehatan 2011, vol., Tidak ada., Pp.220-225, 04-05 Agustus 2011.
  • 32. Lampiran 1 No Hari/Tanggal Materi Konsultasi Masukan Pembimbing Tanda Tangan Pembimbing
  • 33. Lampiran 2 No Hari/Tanggal Judul KTI Tanda Tangan Penguji Lembar Oponen
  • 34. Lampiran 3 GAMBARAN TINGKAT NYERI PADA PASIEN PASCA APENDIKTOMI DI RUMAH SAKIT KARYA HUSADA SEMARANG KARYA TULIS ILMIAH Disusun untuk memenuhi salah satu syarat memperoleh gelar Sarjana Saint Kebidanan pada Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Karya Husada Semarang Oleh : SANTI YLIA SARI NIM : 20060055 PROGRAM STUDI D IV KEBIDANAN SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN KARYA HUSADA SEMARANG 2016
  • 35. Lampiran 4 HALAMAN PERSETUJUAN Proposal ini telah disetujui untuk dipertahankan di hadapan tim penguji Karya Tulis Ilmiah Program Studi D IV Kebidanan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Karya Husada Semarang Pembimbing Dyah Ayu Wulandari,S.ST.,M.Keb.
  • 36. Lampiran 4 HALAMAN PENGESAHAN Proposal ini telah dipertahankan di hadapan tim penguji proposal Karya Tulis Ilmiah Program Studi D IV Kebidanan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Karya Husada semarang, Pada tanggal .......................................................... Tim penguji : 1. Ns. Eni Kusyati ,S.Kep, M.Si.Med Penguji Utama ............................................... 2. Dyah Ayu Wulandari, S.ST.,M.Keb. Penguji II ............................................... 3. Rose Nurhudhariani,S.ST.,M.Kes. Penguji III ...............................................
  • 37. FORMAT PENILAIAN UJIAN PROPOSAL PROGRAM STUDI DIV KEBIDANAN STIKES KARYA HUSADA SEMARANG Nama Mahasiswa : NIM : NO ASPEK YANG DINILAI RENTANG BOBOT NILAI NILAI (N) 1- 4 ( B ) ( N X B ) 1 2 3 4 I SISTEMATIKA PENULISAN ( 10 ) a. Kesesuaian judul dengan isi 3 b. Kesinambungan antar alenia 3 c. Pengulangan yang tidak perlu 1 c. penggunaan bahasa Indonesia sesuai EYD 2 d.Cara penulisan rujukan 1 II PENDAHULUAN ( 15 ) a. Latar belakang permasalahan sesuai dengan 8 data yang mendukung dan perumusan masalah yang diteliti b. Tujuan penelitian untuk menjawab permasalahan 4 c. Manfaat penelitian sesuai dengan masalah 3 III TINJAUAN PUSTAKA ( 15 ) a. Menulis dan menelaah sesuai teori dengan 9 permasalahan penelitian berdasar sumber pustaka b. Menyajikan konsep penelitian secara singkat dan jelas 6 IV METODE PENELITIAN ( 25 ) a. Menyajikan langkah penelitian secara sistematis 6 b. Menyajikan macam & cara pengumpulan data (quesioner) 6 c. Menyajikan cara analisi yang di gunakan 7 d. Menyajikan macam dan cara pengumpulan data 6 ( termasuk kuesioner ) e. Penyususnan definisi operasional 5 V TINGKAT KESULITAN ( 5 ) a. Keserupaan aspek penelitian dengan penelitian lain 2 b. Variasi jumlah variabel penelitian 1 c. Luas lokasi penelitian 1
  • 38. d. Tingkat kesulitan pengambilan dan analisis data 1 VI PENYAJIAN LISAN ( 10 ) a. Sesuai waktu 2 b. Kejelasan mengemukakan intisari 5 c. Kelancaran penyajian 2 d. Penampilan dan sikap 1 VII RESPONSI ( 20 ) a. Ketepatan menjawab pertanyaan 6 b. Kemampuan mengemukakan argumentasi 10 c. Penampilan sikap dalam tanya jawab 4 TOTAL NILAI 100 NBL ( NILAI BATAS LULUS ) = 3,00 PERBEDAAN NILAI ANTAR PENGUJI TIDAK BOLEH MELEBIHI 0,5 Semarang , Agustus 2016 Penguji ( )
  • 39. FORMAT PENILAIAN UJIAN HASIL KARYA TULIS ILMIAH SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN KARYA HUSADA SEMARANG Program Studi : __________________________ Nama Mahasiswa : ____________________________ NIM : ____________________________ NO ASPEK YANG DINILAI RENTANG BOBOT NILAINILAI (N) 1- 4 1 2 3 4 ( B ) ( N X B ) I SISTEMATIKA PENULISAN ( 5 ) a. Kesesuaian judul dengan isi 1 b. Kesinambungan antar alenia 1 c. penggunaan bahasa Indonesia dengan benar 2 d. Cara penulisan rujukan 1 II PENDAHULUAN ( 15 ) a. Latar belakang permasalahan sesuai dengan data yang 7 mendukung dan perumusan masalah yang diteliti b. Tujuan penelitian untuk menjawab permasalahan 5 c. Manfaat penelitian sesuai dengan masalah 3 III TINJAUAN PUSTAKA ( 15 ) a. Menulis dan menelaah sesuai teori dengan permasalahan 9 penelitian berdasar sumber pustaka b. Menyajikan konsep penelitian dengan atau tanpa hipotesis 6 secara singkat dan jelas IV METODE PENELITIAN ( 12 ) a. Menyajikan langkah penelitian secara sistematis 3 b. Menyajikan macam & cara pengumpulan data (quesioner) 5 c. Menyajikan cara analisi yang di gunakan 3
  • 40. d. Menyajikan macam dan cara pengumpulan data 4 ( termasuk kuesioner ) V TINGKAT KESULITAN ( 10 ) a. Keserupaan aspek penelitian dengan penelitian lain 2 b. Variasi jumlah variabel penelitian 2 c. Luas lokasi penelitian 2 d. Tingkat kesulitan pengambilan dan analisis data 4 VI HASIL PEMBAHASAN ( 15 ) a. Penyajian hasil ( tekstular, tabular, grafika ) 5 b. Hasil pembahasan 10 VII KESIMPULAN DAN SARAN ( 10 ) a. Kesimpulan sesuai tujuan 5 b. Saran sesuai permasalahan 5 VII RESPONSI ( 18 ) a. Ketepatan waktu 1 b. Kejelasan mengemukakan intisari ( tulisan dan lisan ) 2 c. Ketepatan menjawab pertanyaan 5 d. Kemampuan mengemukakan argumentasi 10 TOTAL NILAI 100 NBL ( Nilai Batas Lulus ) = 3.00 Semarang, ___________________ Perbedaan nilai antar penguji tidak boleh melebihi 0.5 Penguji _______________________________ ______