SlideShare a Scribd company logo
1 of 41
Download to read offline
PARAGRAF
POLA DAN CARA
PENYUSUNANNYA
Bahasa Indonesia
Pertemuan ke-9
Wira Kurniawati, S.S., M.A.
Apakah yang dimaksud dengan paragraf?
Apakah contoh berikut dapat disebut
sebagai paragraf?
Dalam UU Nomor 5 tahun 2014 disebutkan bahwa Pegawai Aparatur Sipil Negara (pegawai
ASN) adalah pegawai negeri sipil (PNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja
(PPPK) yang diangkat oleh pejabat pembina kepegawaian dan diserahi tugas dalam
suatu jabatan pemerintahan atau diserahi tugas negara lainnya dan digaji. PNS dalam
pengertian di atas merupakan Pegawai ASN yang diangkat sebagai pegawai tetap oleh
Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) dan memiliki nomor induk pegawai secara nasional.
Adapun PPPK merupakan Pegawai ASN yang diangkat sebagai pegawai dengan perjanjian
kerja oleh Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) sesuai dengan kebutuhan Instansi
Pemerintah dan ketentuan Undang-Undang ASN. Kewajiban yang melekat pada PNS
adalah (a) melaksanakan kebijakan publik yang dibuat oleh Pejabat Pembina
Kepegawaian sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan, (b) memberikan
pelayanan publik yang profesional dan berkualitas, serta (c) mempererat persatuan dan
kesatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Untuk melaksanakan kewajiban tersebut,
diperlukan PNS yang profesional, yakni PNS yang memenuhi standar kompetensi
jabatannya sehingga mampu melaksanakan tugas jabatan tersebut secara baik.
Bagaimana dengan contoh ini?
Dalam UU Nomor 5 tahun 2014 disebutkan bahwa Pegawai Aparatur Sipil
Negara (pegawai ASN) adalah pegawai negeri sipil (PNS) dan pegawai pemerintah
dengan perjanjian kerja (PPPK) yang diangkat oleh pejabat pembina kepegawaian
dan diserahi tugas dalam suatu jabatan pemerintahan atau diserahi tugas negara
lainnya dan digaji. PNS dalam pengertian di atas merupakan Pegawai ASN yang
diangkat sebagai pegawai tetap oleh Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) dan
memiliki nomor induk pegawai secara nasional. Adapun PPPK merupakan Pegawai
ASN yang diangkat sebagai pegawai dengan perjanjian kerja oleh Pejabat Pembina
Kepegawaian (PPK) sesuai dengan kebutuhan Instansi Pemerintah dan ketentuan
Undang-Undang ASN.
Kewajiban yang melekat pada PNS adalah (a) melaksanakan kebijakan publik
yang dibuat oleh Pejabat Pembina Kepegawaian sesuai dengan ketentuan
peraturan perundang-undangan, (b) memberikan pelayanan publik yang profesional
dan berkualitas, serta (c) mempererat persatuan dan kesatuan Negara Kesatuan
Republik Indonesia. Untuk melaksanakan kewajiban tersebut, diperlukan PNS yang
profesional, yakni PNS yang memenuhi standar kompetensi jabatannya sehingga
mampu melaksanakan tugas jabatan tersebut secara baik.
Kalau contoh ini?
Meskipun tidak menimbulkan korban jiwa, kebakaran pabrik
cambric Medari Sabtu (7/12) pukul 08.58 itu mengakibatkan se-
kitar 55 ribu mesin pintal milik pabrik beserta benang dan kain
hangus. Selesainya pembangunan portable headquarters atau
markas mobil Komando Sentral AS di luar ibukota Qatar mem-
perjelas tanda-tanda penyerangan Washington atas Baghdad
dalam waktu dekat ini. Tim forensik Mabes Polri dalam pemerik-
saan awal di restoran McDonald’s menemukan bahan-bahan
yang mengandung low explosive, semacam black powder, yang
di-kemas dalam kaleng susu dan pipa baja. “Setan Merah”
Man-chester United (MU) menghambat laju pimpinan klasemen
semen-tara kompetisi Liga Utama Inggris, Arsenal. Dewan
Direktur Dana Moneter Internasional (IMF) akhirnya menyetujui
pencairan pin-jaman kepada Indonesia sebesar Special
Drawing Right (SDR) 275,24 juta atau sekitar US$ 365 juta.
Identitas
 Paragraf atau alinea:
→ Bagian karangan yang terdiri atas kalimat-kalimat
yang memenuhi syarat paragraf:
▪ memiliki 1 topik
▪ memiliki kalimat topik
▪ memiliki kalimat pengembang
▪ memiliki kesatuan (koherensi)
▪ memiliki kepaduan (kohesi) kalimat
Kal. topik
Kal. pgb
Kal. pgb Kal. pgb
Kal. pgb
Ide
Langkah Penyusunan
menentukan topik (sebagai pengendali)
membuat kalimat topik (yang dapat
menyatakan topik itu)
mengembangkan kalimat topik dengan
(beberapa) kalimat pengembang yang
relevan
menyusun paragraf dengan koheren
Buatlah kalimat topik dengan topik:
1. Sebab pengangguran
2. Akibat pengangguran
3. Fungsi uang
4. Menurunnya nilai tukar rupiah
Contoh
Topik:
sebab kemacetan
Kalimat topik
➢ Kemacetan dapat disebabkan oleh berbagai
faktor.
➢ Terdapat berbagai faktor yang menyebabkan
terjadinya kemacetan.
➢ Ada banyak hal yang dapat mengakibatkan
kemacetan terjadi.
➢ Banyaknya kemacetan yang terjadi di kota-kota
besar disebabkan oleh berbagai faktor.
Kalimat pengembang
❑Faktor yang paling utama adalah semakin
meningkatnya jumlah kendaraan yang tidak diimbangi
oleh penambahan kuantitas dan kualitas jalan.
❑Penyebab lainnya adalah kurang tertibnya para
pengguna jalan.
❑Selain itu, jalan juga digunakan untuk beberapa
manfaat lain, seperti lahan parkir dan tempat berjualan.
Menyusun kalimat topik dan kalimat pengembang
ke dalam paragraf:
1. Deduktif
2. Induktif
3. campuran
Terdapat berbagai faktor yang menyebabkan terjadinya
kemacetan. Faktor yang paling utama adalah semakin
meningkatnya jumlah kendaraan yang tidak diimbangi oleh
penambahan kuantitas dan kualitas jalan. Penyebab lainnya
adalah kurang tertibnya para pengguna jalan. Selain itu,
akses jalan yang digunakan untuk beberapa manfaat lain,
seperti lahan parkir dan tempat berjualan, juga sering
menyebabkan terjadinya kemacetan.
Paragraf deduktif
Faktor utama penyebab kemacetan adalah semakin
meningkatnya jumlah kendaraan yang tidak diimbangi oleh
penambahan kuantitas dan kualitas jalan. Penyebab lainnya
adalah kurang tertibnya para pengguna jalan. Selain itu,
akses jalan yang digunakan untuk beberapa manfaat lain,
seperti lahan parkir dan tempat berjualan, juga menyebabkan
terjadinya kemacetan. Itulah berbagai faktor yang sering
menyebabkan terjadinya kemacetan.
Induktif
Paragraf campuran
Terdapat berbagai faktor yang menyebabkan terjadinya
kemacetan. Faktor yang paling utama adalah semakin
meningkatnya jumlah kendaraan yang tidak diimbangi oleh
penambahan kuantitas dan kualitas jalan. Penyebab lainnya
adalah kurang tertibnya para pengguna jalan. Selain itu, akses
jalan yang digunakan untuk beberapa manfaat lain, seperti
lahan parkir dan tempat berjualan, juga menyebabkan
terjadinya kemacetan. Dengan demikian, berbagai faktor turut
menyumbang terjadinya kemacetan.
Pembentuk Kepaduan
• Kata hubung
• Kata tunjuk
• Kata ganti
• Perulangan
• Penghilangan unsur terulang
No hubungan Intrakalimat Antarkalimat
1. penjumlahan dan, atau, serta selain itu, di samping itu, kecuali
itu, lain daripada itu
2. perlawanan melainkan,
tetapi,
sedangkan
namun, akan tetapi, sebaliknya,
walaupun demikian, meskipun
demikian, kendati(pun) demikian,
sungguhpun demikian, padahal
3. penyebaban karena, sebab oleh karena itu, oleh sebab itu,
maka dari itu, sebabnya
4. pengakibatan sehingga,
maka
akibatnya
Kata Hubung
No hubungan Intrakalimat Antarkalimat
5. cara dengan dengan demikian,
6. penyimpulan sehingga,
maka
jadi, pendek kata, pendeknya,
dengan demikian
7. waktu lalu, kemudian,
ketika,
sementara, dari
Sementara itu, ketika itu, (pada)
waktu itu, sebelum itu, sehabis
itu, sesudah itu, setelah itu,
se(men)jak itu, selanjutnya,
akhirnya
8. pelebihan malah lebih dari itu, tambahan pula,
bahkan, malahan, apalagi
Kata Tunjuk
Indonesia memiliki lebih dari seratus tarian
daerah yang tersebar di seluruh Nusantara.
Kekayaan tersebut menggambarkan keberagaman
budaya Indonesia.
Kain batik telah menjadi warisan budaya
bangsa Indonesia. Kain ini memiliki corak yang
beraneka ragam karena berasal dari berbagai
daerah.
Kata Ganti
Orang Indonesia yang belajar di luar negeri
dengan beasiswa dari pemerintah banyak yang
mengeluhkan keterlambatan uang beasiswa.
Oleh karena itu, mereka kemudian bekerja paruh
waktu untuk mencukupi kebutuhan hidup.
Penghilangan unsur terulang
Ada banyak orang yang memberi
komentar pada terpilihnya Joko sebagai
Presiden LEM. Ada Ꝋ yang
berpendapat bahwa Joko akan mampu
membawa perubahan. Namun, ada
pula yang Ꝋ berpendapat bahwa Joko
sudah tentu akan disetir oleh para
pendukungnya.
Perulangan
Pendidikan dapat dilihat dari berbagai sudut pandang.
Pendidikan dapat dilihat sebagai upaya pe-warisan dari
generasi ke generasi. Pendidikan dapat dipandang sebagai
upaya pemindahan pengetahuan dan nilai-nilai kepada
generasi berikutnya. Dapat pula pendidikan diasumsikan
sebagai usaha pe-nanaman modal sumber daya manusia
untuk mem-bentuk tenaga kerja dalam pembangunan
bangsa...
Jenis Paragraf berdasar ISI kalimat
Pengembang
1. Paragraf contoh
2. Paragraf proses
3. Paragraf sebab-akibat
4. Paragraf perbandingan
5. Paragraf persamaan
6. Paragraf definisi
7. Paragraf alasan
1. Contoh
Beberapa harga kebutuhan pokok
mengalami kenaikan pada Agustus tahun ini.
Sebagai contoh, minyak goreng yang Juli lalu
seharga Rp11.500,00/liter kini menjadi
Rp12.300,00. Demikian pula dengan gula yang
bulan lalu berkisar pada Rp10.500,00
merangkak naik menjadi Rp10.800,00. Bawang
putih dan bawang merah juga tidak mau
ketinggalan karena masing-masing naik
Rp500,00 dan Rp300,00 dari harga bulan
sebelumnya.
2. Proses
Ada beberapa langkah yang harus dilalui dalam
membuat tempe. Mula-mula, kedelai dibersihkan dari
kotoran: kerikil, pasir, dan sebagainya. Sehabis itu,
kedelai dimasukkan ke dalam air bersih selama satu
malam. Pagi harinya, direbus setengah matang.
Setelah itu, kedelai dibersihkan lagi dan kulit kedelai
diambil. Kedelai yang tidak berkulit dibersihkan lagi,
lalu dimasukkan ke dalam air satu malam. Keesokan
harinya kedelai direbus sampai masak. Sesudah itu,
kedelai didinginkan, lalu diberi ragi. Selanjutnya,
kedelai yang telah beragi itu dibungkus daun pisang
atau plastik. Setelah kedelai itu mengalami peragian,
akhirnya terciptalah tempe.
3. Sebab-akibat
(a) Produksi pertanian Indonesia tidak
mencukupi kebutuhan seluruh rakyat
Indonesia. (b) Oleh karena itu, Indonesia
harus mengimpor beberapa bahan pangan,
seperti beras dan kedelai. (c) Karena harus
melalui rantai distribusi yang cukup panjang,
harga barang kebutuhan yang diimpor
tersebut menjadi tinggi.
4. Perbandingan
Sincan dan Kazao merupakan potret kepribadian anak-
anak yang berbeda. Karakter Sincan mewakili kepolosan,
keluguan, dan kreativitas khas anak-anak. Selain itu, sifat ingin
tahunya yang besar menyebabkannya sering mendapat
masalah karena sifatnya itu sering menyimpang dari apa yang
dianggap umum oleh masyarakat. Kenakalan yang sering
ditimbulkannya sebenarnya merupakan dampak dari
keingintahuannya itu. Dalam pada itu, Kazao dipandang
sebagai karakter teladan oleh guru-gurunya. Ia sangat patuh,
mudah diatur, dan sedikit ‘birokratis’. Kazao sangat khawatir
pandangannya menyimpang dari norma yang berlaku
sehingga tindakannya sering bersifat kaku. Hal ini
menyebabkannya selalu ingin memberikan contoh yang benar
dan menjadi pemimpin di dalam kelompok bermainnya.
Namun, rupanya hal itu pula yang sering menyebabkannya
5. PERSAMAAN
Walaupun bayi dan lansia merupakan dua fase
kehidupan manusia yang terpaut jauh dari segi usia,
keduanya memiliki berbagai persamaan. Persamaan
tersebut tampak jelas dari segi fisik maupun psikis.
Keduanya mengalami keterbatasan fungsi fisik,
misalnya ketidakmampuan mereka memanfaatkan
anggota tubuh: kaki untuk berjalan, tangan untuk
mengambil atau memegang barang, dan
sebagainya. Sementara itu, dari segi psikis,
keduanya memiliki kemiripan dalam hal
ketidakmandirian atau ketidakmampuan dalam
memenuhi kebutuhan pribadi.
6. Definisi
(a) Istilah argumentasi diserap dari bahasa
Inggris argumentation. (b) Istilah itu
diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia
menjadi ‘bahasan’ atau ‘ulasan’. (c)
Argumentasi berarti ‘pemberian alasan untuk
memperkuat atau menolak suatu pendapat,
pendirian, atau gagasan’. (d) Jadi, suatu
karangan disebut argumentasi apabila dalam
karangan itu dikemukakan alasan, contoh, atau
bukti yang kuat dan meyakinkan untuk
mendukung atau menolak suatu pendapat,
pendirian, atau gagasan.
7. Alasan
(a) Berbagai produk pertanian Indonesia
mengalami penurunan yang signifikan pada
2014. (b) Hal ini dapat dilihat dari jumlah
produksi padi yang pada 2013 berada pada
angka 15 juta ton, pada 2014 hanya 13,5 juta
ton atau menurun sebesar 15%. Selain itu,
tebu, kakao, dan gandum pun mengalami
penurunan yang signifikan dari tahun 2013.
Secara berturut-turut penurunan tersebut
sejumlah 10, 9, dan 8 persen dari 2014.
Jenis Paragraf berdasar
tujuannya
• Deskripsi
• Narasi
• Eksposisi
• Argumentasi
• Persuasi
Begitu masuk ke kamarnya, segera hidungku
disambut dengan bau yang tak sedap. Di depan
mataku terpampang situasi kamar yang belum
pernah kuimpikan untuk kutemui. Di sudut kamar
bertumpukan buku, kertas-kertas, dos-dos tak
terpakai, dan tebaran buntalan tas-tas plastik. Di
sebelahnya berserakan beberapa pasang sepatu
yang hampir tak kukenali lagi warna aslinya,
diselimuti beberapa kaos kaki bolong yang
dikerumuni lalat. Di belakang pintu bergantungan
kaos dan baju lusuh yang entah berapa tahun tidak
terkena sabun cuci ...
Deskripsi
Rosmi beberapa kali diminta untuk mencucikan gelas dan
membersihkan kantor Pak Soponyono karena sekretarisnya
tidak masuk. Sukes yang bekerja di Balai Bahasa semester
lalu dimintanya untuk meminjamkan beberapa buku yang,
kata beliau, relevan dengan perkuliahannya atas tanggungan
Sukes. Sampai sekarang buku-buku itu tak pernah
dikembalikan dengan dalih bahwa beliau yang buku-bukunya
banyak dipinjam orang dan tidak pernah kembali saja diam,
mengapa Sukes yang cuma mahasiswa sangat petung
dengan buku-bukunya itu. Tentu saja Sukes kebingungan
mempertanggungjawabkan kembalinya buku-buku itu ke
perpustakaan karena ia disangka menggelapkan buku di
kantornya. Rosmi dan Sukes jelas tidak berkutik di bawah
kendali kekuasaan Pak Soponyono. Sedikit saja mereka
berani berargumen implikasinya akan langsung pada nilai
ujian akhir semester.
Narasi
Kartu katalog memuat keterangan
tentang buku yang terdapat dalam
perpustakaan. Kartu itu besarnya kira-kira
7,5 x 129,5 cm. Kartu itu disusun
berdasarkan urutan nama-nama
pengarang secara alfabetis. Dalam kartu
dicantumkan pula judul buku dan pokok
uraian.
Eksposisi
Dalam pelajaran matematika murid-
murid kelas VI mempunyai nilai yang
cukup baik. Amir, Rita, dan Hanif
mendapat nilai 9; Badu dan Sani
mendapat 8; Siti, Bambang, Desi, dan
Zainab mendapat nilai 7; dan Imam
mendapat 7,5. Tidak seorang pun yang
bernilai jelek. Dengan demikian, dapat
dikatakan bahwa murid kelas VI cukup
pintar.
Argumentasi
Persuasi
Khasiat kemiri bukanlah mitos belaka. Jika selama ini
Anda menggunakannya untuk bumbu dapur, kemiri ternyata bisa
diolah menjadi minyak. Minyak kemiri ini menyimpan banyak
manfaat, salah satunya untuk menutrisi rambut Anda. Cara
membuat minyak kemiri adalah menyangrai, merebus, atau
memanggangnya untuk diambil minyaknya. Namun, Anda tidak
perlu bersusah-susah. Telah banyak produk minyak kemiri yang
dijual di pasaransalah satunya yang terbaik adalah Al-Khodry.
Al-Khodry sudah melalui proses terbaik sehingga sangat
berkhasiat dan aman untuk digunakan segala usia.
Apakah ada pertanyaan?
Terima kasih atas perhatian dan kerja
sama Anda.

More Related Content

Similar to 3 PARAGRAF.pdf

KAK Akmal, Gani, Jadid
KAK Akmal, Gani, JadidKAK Akmal, Gani, Jadid
KAK Akmal, Gani, Jadidakmaldrb
 
Rancangan aktualisasi suriyanto lopang
Rancangan aktualisasi suriyanto lopangRancangan aktualisasi suriyanto lopang
Rancangan aktualisasi suriyanto lopangtemanna #LABEDDU
 
Modul Penyelenggaraan Pelayanan Publik di Desa karya Bayu Setyo Nugroho
Modul Penyelenggaraan Pelayanan Publik di Desa karya Bayu Setyo NugrohoModul Penyelenggaraan Pelayanan Publik di Desa karya Bayu Setyo Nugroho
Modul Penyelenggaraan Pelayanan Publik di Desa karya Bayu Setyo NugrohoGedhe Foundation
 
Silabus Training "Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) + BMP"
Silabus Training "Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) + BMP"Silabus Training "Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) + BMP"
Silabus Training "Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) + BMP"Kanaidi ken
 
Modul manajemen asn cetak
Modul manajemen asn cetakModul manajemen asn cetak
Modul manajemen asn cetakHarun Surya
 
Tugas 3 metode penelitian bisnis
Tugas 3 metode penelitian bisnisTugas 3 metode penelitian bisnis
Tugas 3 metode penelitian bisnisSUCIK PUJI UTAMI
 
Proses Pengolahan Migas dan Petrokim
Proses Pengolahan Migas dan PetrokimProses Pengolahan Migas dan Petrokim
Proses Pengolahan Migas dan PetrokimlombkTBK
 
Manajemen ASN 4 des.pdf
Manajemen ASN 4 des.pdfManajemen ASN 4 des.pdf
Manajemen ASN 4 des.pdfDediWahyudi41
 
PRESENTASI STUDI KELAYAKAN INVESTASI JALAN TOL GEMPOL - PASURUAN SADAM 182300...
PRESENTASI STUDI KELAYAKAN INVESTASI JALAN TOL GEMPOL - PASURUAN SADAM 182300...PRESENTASI STUDI KELAYAKAN INVESTASI JALAN TOL GEMPOL - PASURUAN SADAM 182300...
PRESENTASI STUDI KELAYAKAN INVESTASI JALAN TOL GEMPOL - PASURUAN SADAM 182300...SadamPangestu1
 
Kesiapsiagaan Bela negara
Kesiapsiagaan Bela negaraKesiapsiagaan Bela negara
Kesiapsiagaan Bela negaradhiratamahatta
 
Laporan kegiatan kunjungan industri PT Coca Cola Amatil Indonesia Lampung Sel...
Laporan kegiatan kunjungan industri PT Coca Cola Amatil Indonesia Lampung Sel...Laporan kegiatan kunjungan industri PT Coca Cola Amatil Indonesia Lampung Sel...
Laporan kegiatan kunjungan industri PT Coca Cola Amatil Indonesia Lampung Sel...PT. Mencari Cinta Sejati
 
LUSIARTI - PENGELOLAAN_KEUANGAN_DAERAH.pdf
LUSIARTI - PENGELOLAAN_KEUANGAN_DAERAH.pdfLUSIARTI - PENGELOLAAN_KEUANGAN_DAERAH.pdf
LUSIARTI - PENGELOLAAN_KEUANGAN_DAERAH.pdfilusiDigulSelatan
 
2. Manajemen ASN.pdf
2. Manajemen ASN.pdf2. Manajemen ASN.pdf
2. Manajemen ASN.pdfNagaTanggar
 
Rancangan aktualisasi mulhaeri (2)
Rancangan aktualisasi mulhaeri (2)Rancangan aktualisasi mulhaeri (2)
Rancangan aktualisasi mulhaeri (2)temanna #LABEDDU
 

Similar to 3 PARAGRAF.pdf (20)

KAK Akmal, Gani, Jadid
KAK Akmal, Gani, JadidKAK Akmal, Gani, Jadid
KAK Akmal, Gani, Jadid
 
Rancangan aktualisasi suriyanto lopang
Rancangan aktualisasi suriyanto lopangRancangan aktualisasi suriyanto lopang
Rancangan aktualisasi suriyanto lopang
 
Modul Penyelenggaraan Pelayanan Publik di Desa karya Bayu Setyo Nugroho
Modul Penyelenggaraan Pelayanan Publik di Desa karya Bayu Setyo NugrohoModul Penyelenggaraan Pelayanan Publik di Desa karya Bayu Setyo Nugroho
Modul Penyelenggaraan Pelayanan Publik di Desa karya Bayu Setyo Nugroho
 
Silabus Training "Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) + BMP"
Silabus Training "Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) + BMP"Silabus Training "Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) + BMP"
Silabus Training "Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) + BMP"
 
Modul manajemen asn cetak
Modul manajemen asn cetakModul manajemen asn cetak
Modul manajemen asn cetak
 
Tugas 3 metode penelitian bisnis
Tugas 3 metode penelitian bisnisTugas 3 metode penelitian bisnis
Tugas 3 metode penelitian bisnis
 
Umpan crowdsourcing - saran - informasi sebagai darah nadi pencegahan pembera...
Umpan crowdsourcing - saran - informasi sebagai darah nadi pencegahan pembera...Umpan crowdsourcing - saran - informasi sebagai darah nadi pencegahan pembera...
Umpan crowdsourcing - saran - informasi sebagai darah nadi pencegahan pembera...
 
Proses Pengolahan Migas dan Petrokim
Proses Pengolahan Migas dan PetrokimProses Pengolahan Migas dan Petrokim
Proses Pengolahan Migas dan Petrokim
 
Pengantar Pengadaan
Pengantar PengadaanPengantar Pengadaan
Pengantar Pengadaan
 
Manajemen ASN 4 des.pdf
Manajemen ASN 4 des.pdfManajemen ASN 4 des.pdf
Manajemen ASN 4 des.pdf
 
Manajemen ASN
Manajemen ASNManajemen ASN
Manajemen ASN
 
PRESENTASI STUDI KELAYAKAN INVESTASI JALAN TOL GEMPOL - PASURUAN SADAM 182300...
PRESENTASI STUDI KELAYAKAN INVESTASI JALAN TOL GEMPOL - PASURUAN SADAM 182300...PRESENTASI STUDI KELAYAKAN INVESTASI JALAN TOL GEMPOL - PASURUAN SADAM 182300...
PRESENTASI STUDI KELAYAKAN INVESTASI JALAN TOL GEMPOL - PASURUAN SADAM 182300...
 
Laporan kklp
Laporan kklpLaporan kklp
Laporan kklp
 
Kesiapsiagaan Bela negara
Kesiapsiagaan Bela negaraKesiapsiagaan Bela negara
Kesiapsiagaan Bela negara
 
Input Kemitraan
Input KemitraanInput Kemitraan
Input Kemitraan
 
Laporan kegiatan kunjungan industri PT Coca Cola Amatil Indonesia Lampung Sel...
Laporan kegiatan kunjungan industri PT Coca Cola Amatil Indonesia Lampung Sel...Laporan kegiatan kunjungan industri PT Coca Cola Amatil Indonesia Lampung Sel...
Laporan kegiatan kunjungan industri PT Coca Cola Amatil Indonesia Lampung Sel...
 
LUSIARTI - PENGELOLAAN_KEUANGAN_DAERAH.pdf
LUSIARTI - PENGELOLAAN_KEUANGAN_DAERAH.pdfLUSIARTI - PENGELOLAAN_KEUANGAN_DAERAH.pdf
LUSIARTI - PENGELOLAAN_KEUANGAN_DAERAH.pdf
 
2. Manajemen ASN.pdf
2. Manajemen ASN.pdf2. Manajemen ASN.pdf
2. Manajemen ASN.pdf
 
2. MAKALAH PI .docx
2. MAKALAH PI .docx2. MAKALAH PI .docx
2. MAKALAH PI .docx
 
Rancangan aktualisasi mulhaeri (2)
Rancangan aktualisasi mulhaeri (2)Rancangan aktualisasi mulhaeri (2)
Rancangan aktualisasi mulhaeri (2)
 

Recently uploaded

PANDUAN PENGEMBANGAN KSP SMA SUMBAR TAHUN 2024 (1).pptx
PANDUAN PENGEMBANGAN KSP SMA SUMBAR TAHUN 2024 (1).pptxPANDUAN PENGEMBANGAN KSP SMA SUMBAR TAHUN 2024 (1).pptx
PANDUAN PENGEMBANGAN KSP SMA SUMBAR TAHUN 2024 (1).pptxfitriaoskar
 
AKSI NYATA TOPIK 1 MERDEKA BELAJAR. PPTX
AKSI NYATA TOPIK 1 MERDEKA BELAJAR. PPTXAKSI NYATA TOPIK 1 MERDEKA BELAJAR. PPTX
AKSI NYATA TOPIK 1 MERDEKA BELAJAR. PPTXIksanSaputra6
 
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfAndiCoc
 
Program Kerja Public Relations - Perencanaan
Program Kerja Public Relations - PerencanaanProgram Kerja Public Relations - Perencanaan
Program Kerja Public Relations - PerencanaanAdePutraTunggali
 
MODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfAndiCoc
 
Konseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusia
Konseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusiaKonseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusia
Konseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusiaharnosuharno5
 
Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024
Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024
Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024RahmadLalu1
 
power point bahasa indonesia "Karya Ilmiah"
power point bahasa indonesia "Karya Ilmiah"power point bahasa indonesia "Karya Ilmiah"
power point bahasa indonesia "Karya Ilmiah"baimmuhammad71
 
BAB 5 KERJASAMA DALAM BERBAGAI BIDANG KEHIDUPAN.pptx
BAB 5 KERJASAMA DALAM BERBAGAI BIDANG KEHIDUPAN.pptxBAB 5 KERJASAMA DALAM BERBAGAI BIDANG KEHIDUPAN.pptx
BAB 5 KERJASAMA DALAM BERBAGAI BIDANG KEHIDUPAN.pptxJuliBriana2
 
MODUL AJAR BAHASA INGGRIS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR BAHASA INGGRIS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL AJAR BAHASA INGGRIS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR BAHASA INGGRIS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfAndiCoc
 
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdfAndiCoc
 
Aksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMK
Aksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMKAksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMK
Aksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMKgamelamalaal
 
Prov.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdf
Prov.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdfProv.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdf
Prov.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdfIwanSumantri7
 
668579210-Visi-Gp-Berdasarkan-Tahapan-Bagja.pdf
668579210-Visi-Gp-Berdasarkan-Tahapan-Bagja.pdf668579210-Visi-Gp-Berdasarkan-Tahapan-Bagja.pdf
668579210-Visi-Gp-Berdasarkan-Tahapan-Bagja.pdfAfriYani29
 
Aksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdf
Aksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdfAksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdf
Aksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdfEniNuraeni29
 
Modul Ajar IPAS Kelas 4 Fase B Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar IPAS Kelas 4 Fase B Kurikulum Merdeka [abdiera.com]Modul Ajar IPAS Kelas 4 Fase B Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar IPAS Kelas 4 Fase B Kurikulum Merdeka [abdiera.com]Abdiera
 
Aksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdf
Aksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdfAksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdf
Aksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdfJarzaniIsmail
 
Latihan Soal untuk US dan Tryout SMP 2024
Latihan Soal untuk  US dan Tryout SMP 2024Latihan Soal untuk  US dan Tryout SMP 2024
Latihan Soal untuk US dan Tryout SMP 2024panyuwakezia
 
TUGAS RUANG KOLABORASI 1.3 PRAKARSA PERUBAHAN
TUGAS RUANG KOLABORASI 1.3 PRAKARSA PERUBAHANTUGAS RUANG KOLABORASI 1.3 PRAKARSA PERUBAHAN
TUGAS RUANG KOLABORASI 1.3 PRAKARSA PERUBAHANwawan479953
 

Recently uploaded (20)

PANDUAN PENGEMBANGAN KSP SMA SUMBAR TAHUN 2024 (1).pptx
PANDUAN PENGEMBANGAN KSP SMA SUMBAR TAHUN 2024 (1).pptxPANDUAN PENGEMBANGAN KSP SMA SUMBAR TAHUN 2024 (1).pptx
PANDUAN PENGEMBANGAN KSP SMA SUMBAR TAHUN 2024 (1).pptx
 
AKSI NYATA TOPIK 1 MERDEKA BELAJAR. PPTX
AKSI NYATA TOPIK 1 MERDEKA BELAJAR. PPTXAKSI NYATA TOPIK 1 MERDEKA BELAJAR. PPTX
AKSI NYATA TOPIK 1 MERDEKA BELAJAR. PPTX
 
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
 
Program Kerja Public Relations - Perencanaan
Program Kerja Public Relations - PerencanaanProgram Kerja Public Relations - Perencanaan
Program Kerja Public Relations - Perencanaan
 
MODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
 
Konseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusia
Konseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusiaKonseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusia
Konseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusia
 
Intellectual Discourse Business in Islamic Perspective - Mej Dr Mohd Adib Abd...
Intellectual Discourse Business in Islamic Perspective - Mej Dr Mohd Adib Abd...Intellectual Discourse Business in Islamic Perspective - Mej Dr Mohd Adib Abd...
Intellectual Discourse Business in Islamic Perspective - Mej Dr Mohd Adib Abd...
 
Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024
Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024
Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024
 
power point bahasa indonesia "Karya Ilmiah"
power point bahasa indonesia "Karya Ilmiah"power point bahasa indonesia "Karya Ilmiah"
power point bahasa indonesia "Karya Ilmiah"
 
BAB 5 KERJASAMA DALAM BERBAGAI BIDANG KEHIDUPAN.pptx
BAB 5 KERJASAMA DALAM BERBAGAI BIDANG KEHIDUPAN.pptxBAB 5 KERJASAMA DALAM BERBAGAI BIDANG KEHIDUPAN.pptx
BAB 5 KERJASAMA DALAM BERBAGAI BIDANG KEHIDUPAN.pptx
 
MODUL AJAR BAHASA INGGRIS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR BAHASA INGGRIS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL AJAR BAHASA INGGRIS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR BAHASA INGGRIS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
 
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdf
 
Aksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMK
Aksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMKAksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMK
Aksi Nyata Disiplin Positif Keyakinan Kelas untuk SMK
 
Prov.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdf
Prov.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdfProv.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdf
Prov.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdf
 
668579210-Visi-Gp-Berdasarkan-Tahapan-Bagja.pdf
668579210-Visi-Gp-Berdasarkan-Tahapan-Bagja.pdf668579210-Visi-Gp-Berdasarkan-Tahapan-Bagja.pdf
668579210-Visi-Gp-Berdasarkan-Tahapan-Bagja.pdf
 
Aksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdf
Aksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdfAksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdf
Aksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdf
 
Modul Ajar IPAS Kelas 4 Fase B Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar IPAS Kelas 4 Fase B Kurikulum Merdeka [abdiera.com]Modul Ajar IPAS Kelas 4 Fase B Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
Modul Ajar IPAS Kelas 4 Fase B Kurikulum Merdeka [abdiera.com]
 
Aksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdf
Aksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdfAksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdf
Aksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdf
 
Latihan Soal untuk US dan Tryout SMP 2024
Latihan Soal untuk  US dan Tryout SMP 2024Latihan Soal untuk  US dan Tryout SMP 2024
Latihan Soal untuk US dan Tryout SMP 2024
 
TUGAS RUANG KOLABORASI 1.3 PRAKARSA PERUBAHAN
TUGAS RUANG KOLABORASI 1.3 PRAKARSA PERUBAHANTUGAS RUANG KOLABORASI 1.3 PRAKARSA PERUBAHAN
TUGAS RUANG KOLABORASI 1.3 PRAKARSA PERUBAHAN
 

3 PARAGRAF.pdf

  • 1. PARAGRAF POLA DAN CARA PENYUSUNANNYA Bahasa Indonesia Pertemuan ke-9 Wira Kurniawati, S.S., M.A.
  • 2. Apakah yang dimaksud dengan paragraf?
  • 3. Apakah contoh berikut dapat disebut sebagai paragraf?
  • 4. Dalam UU Nomor 5 tahun 2014 disebutkan bahwa Pegawai Aparatur Sipil Negara (pegawai ASN) adalah pegawai negeri sipil (PNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) yang diangkat oleh pejabat pembina kepegawaian dan diserahi tugas dalam suatu jabatan pemerintahan atau diserahi tugas negara lainnya dan digaji. PNS dalam pengertian di atas merupakan Pegawai ASN yang diangkat sebagai pegawai tetap oleh Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) dan memiliki nomor induk pegawai secara nasional. Adapun PPPK merupakan Pegawai ASN yang diangkat sebagai pegawai dengan perjanjian kerja oleh Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) sesuai dengan kebutuhan Instansi Pemerintah dan ketentuan Undang-Undang ASN. Kewajiban yang melekat pada PNS adalah (a) melaksanakan kebijakan publik yang dibuat oleh Pejabat Pembina Kepegawaian sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan, (b) memberikan pelayanan publik yang profesional dan berkualitas, serta (c) mempererat persatuan dan kesatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Untuk melaksanakan kewajiban tersebut, diperlukan PNS yang profesional, yakni PNS yang memenuhi standar kompetensi jabatannya sehingga mampu melaksanakan tugas jabatan tersebut secara baik.
  • 6. Dalam UU Nomor 5 tahun 2014 disebutkan bahwa Pegawai Aparatur Sipil Negara (pegawai ASN) adalah pegawai negeri sipil (PNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) yang diangkat oleh pejabat pembina kepegawaian dan diserahi tugas dalam suatu jabatan pemerintahan atau diserahi tugas negara lainnya dan digaji. PNS dalam pengertian di atas merupakan Pegawai ASN yang diangkat sebagai pegawai tetap oleh Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) dan memiliki nomor induk pegawai secara nasional. Adapun PPPK merupakan Pegawai ASN yang diangkat sebagai pegawai dengan perjanjian kerja oleh Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) sesuai dengan kebutuhan Instansi Pemerintah dan ketentuan Undang-Undang ASN. Kewajiban yang melekat pada PNS adalah (a) melaksanakan kebijakan publik yang dibuat oleh Pejabat Pembina Kepegawaian sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan, (b) memberikan pelayanan publik yang profesional dan berkualitas, serta (c) mempererat persatuan dan kesatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Untuk melaksanakan kewajiban tersebut, diperlukan PNS yang profesional, yakni PNS yang memenuhi standar kompetensi jabatannya sehingga mampu melaksanakan tugas jabatan tersebut secara baik.
  • 8. Meskipun tidak menimbulkan korban jiwa, kebakaran pabrik cambric Medari Sabtu (7/12) pukul 08.58 itu mengakibatkan se- kitar 55 ribu mesin pintal milik pabrik beserta benang dan kain hangus. Selesainya pembangunan portable headquarters atau markas mobil Komando Sentral AS di luar ibukota Qatar mem- perjelas tanda-tanda penyerangan Washington atas Baghdad dalam waktu dekat ini. Tim forensik Mabes Polri dalam pemerik- saan awal di restoran McDonald’s menemukan bahan-bahan yang mengandung low explosive, semacam black powder, yang di-kemas dalam kaleng susu dan pipa baja. “Setan Merah” Man-chester United (MU) menghambat laju pimpinan klasemen semen-tara kompetisi Liga Utama Inggris, Arsenal. Dewan Direktur Dana Moneter Internasional (IMF) akhirnya menyetujui pencairan pin-jaman kepada Indonesia sebesar Special Drawing Right (SDR) 275,24 juta atau sekitar US$ 365 juta.
  • 9. Identitas  Paragraf atau alinea: → Bagian karangan yang terdiri atas kalimat-kalimat yang memenuhi syarat paragraf: ▪ memiliki 1 topik ▪ memiliki kalimat topik ▪ memiliki kalimat pengembang ▪ memiliki kesatuan (koherensi) ▪ memiliki kepaduan (kohesi) kalimat
  • 10. Kal. topik Kal. pgb Kal. pgb Kal. pgb Kal. pgb Ide
  • 11. Langkah Penyusunan menentukan topik (sebagai pengendali) membuat kalimat topik (yang dapat menyatakan topik itu) mengembangkan kalimat topik dengan (beberapa) kalimat pengembang yang relevan menyusun paragraf dengan koheren
  • 12. Buatlah kalimat topik dengan topik: 1. Sebab pengangguran 2. Akibat pengangguran 3. Fungsi uang 4. Menurunnya nilai tukar rupiah
  • 14. Kalimat topik ➢ Kemacetan dapat disebabkan oleh berbagai faktor. ➢ Terdapat berbagai faktor yang menyebabkan terjadinya kemacetan. ➢ Ada banyak hal yang dapat mengakibatkan kemacetan terjadi. ➢ Banyaknya kemacetan yang terjadi di kota-kota besar disebabkan oleh berbagai faktor.
  • 15. Kalimat pengembang ❑Faktor yang paling utama adalah semakin meningkatnya jumlah kendaraan yang tidak diimbangi oleh penambahan kuantitas dan kualitas jalan. ❑Penyebab lainnya adalah kurang tertibnya para pengguna jalan. ❑Selain itu, jalan juga digunakan untuk beberapa manfaat lain, seperti lahan parkir dan tempat berjualan.
  • 16. Menyusun kalimat topik dan kalimat pengembang ke dalam paragraf: 1. Deduktif 2. Induktif 3. campuran
  • 17. Terdapat berbagai faktor yang menyebabkan terjadinya kemacetan. Faktor yang paling utama adalah semakin meningkatnya jumlah kendaraan yang tidak diimbangi oleh penambahan kuantitas dan kualitas jalan. Penyebab lainnya adalah kurang tertibnya para pengguna jalan. Selain itu, akses jalan yang digunakan untuk beberapa manfaat lain, seperti lahan parkir dan tempat berjualan, juga sering menyebabkan terjadinya kemacetan. Paragraf deduktif
  • 18. Faktor utama penyebab kemacetan adalah semakin meningkatnya jumlah kendaraan yang tidak diimbangi oleh penambahan kuantitas dan kualitas jalan. Penyebab lainnya adalah kurang tertibnya para pengguna jalan. Selain itu, akses jalan yang digunakan untuk beberapa manfaat lain, seperti lahan parkir dan tempat berjualan, juga menyebabkan terjadinya kemacetan. Itulah berbagai faktor yang sering menyebabkan terjadinya kemacetan. Induktif
  • 19. Paragraf campuran Terdapat berbagai faktor yang menyebabkan terjadinya kemacetan. Faktor yang paling utama adalah semakin meningkatnya jumlah kendaraan yang tidak diimbangi oleh penambahan kuantitas dan kualitas jalan. Penyebab lainnya adalah kurang tertibnya para pengguna jalan. Selain itu, akses jalan yang digunakan untuk beberapa manfaat lain, seperti lahan parkir dan tempat berjualan, juga menyebabkan terjadinya kemacetan. Dengan demikian, berbagai faktor turut menyumbang terjadinya kemacetan.
  • 20. Pembentuk Kepaduan • Kata hubung • Kata tunjuk • Kata ganti • Perulangan • Penghilangan unsur terulang
  • 21. No hubungan Intrakalimat Antarkalimat 1. penjumlahan dan, atau, serta selain itu, di samping itu, kecuali itu, lain daripada itu 2. perlawanan melainkan, tetapi, sedangkan namun, akan tetapi, sebaliknya, walaupun demikian, meskipun demikian, kendati(pun) demikian, sungguhpun demikian, padahal 3. penyebaban karena, sebab oleh karena itu, oleh sebab itu, maka dari itu, sebabnya 4. pengakibatan sehingga, maka akibatnya Kata Hubung
  • 22. No hubungan Intrakalimat Antarkalimat 5. cara dengan dengan demikian, 6. penyimpulan sehingga, maka jadi, pendek kata, pendeknya, dengan demikian 7. waktu lalu, kemudian, ketika, sementara, dari Sementara itu, ketika itu, (pada) waktu itu, sebelum itu, sehabis itu, sesudah itu, setelah itu, se(men)jak itu, selanjutnya, akhirnya 8. pelebihan malah lebih dari itu, tambahan pula, bahkan, malahan, apalagi
  • 23. Kata Tunjuk Indonesia memiliki lebih dari seratus tarian daerah yang tersebar di seluruh Nusantara. Kekayaan tersebut menggambarkan keberagaman budaya Indonesia. Kain batik telah menjadi warisan budaya bangsa Indonesia. Kain ini memiliki corak yang beraneka ragam karena berasal dari berbagai daerah.
  • 24. Kata Ganti Orang Indonesia yang belajar di luar negeri dengan beasiswa dari pemerintah banyak yang mengeluhkan keterlambatan uang beasiswa. Oleh karena itu, mereka kemudian bekerja paruh waktu untuk mencukupi kebutuhan hidup.
  • 25. Penghilangan unsur terulang Ada banyak orang yang memberi komentar pada terpilihnya Joko sebagai Presiden LEM. Ada Ꝋ yang berpendapat bahwa Joko akan mampu membawa perubahan. Namun, ada pula yang Ꝋ berpendapat bahwa Joko sudah tentu akan disetir oleh para pendukungnya.
  • 26. Perulangan Pendidikan dapat dilihat dari berbagai sudut pandang. Pendidikan dapat dilihat sebagai upaya pe-warisan dari generasi ke generasi. Pendidikan dapat dipandang sebagai upaya pemindahan pengetahuan dan nilai-nilai kepada generasi berikutnya. Dapat pula pendidikan diasumsikan sebagai usaha pe-nanaman modal sumber daya manusia untuk mem-bentuk tenaga kerja dalam pembangunan bangsa...
  • 27. Jenis Paragraf berdasar ISI kalimat Pengembang 1. Paragraf contoh 2. Paragraf proses 3. Paragraf sebab-akibat 4. Paragraf perbandingan 5. Paragraf persamaan 6. Paragraf definisi 7. Paragraf alasan
  • 28. 1. Contoh Beberapa harga kebutuhan pokok mengalami kenaikan pada Agustus tahun ini. Sebagai contoh, minyak goreng yang Juli lalu seharga Rp11.500,00/liter kini menjadi Rp12.300,00. Demikian pula dengan gula yang bulan lalu berkisar pada Rp10.500,00 merangkak naik menjadi Rp10.800,00. Bawang putih dan bawang merah juga tidak mau ketinggalan karena masing-masing naik Rp500,00 dan Rp300,00 dari harga bulan sebelumnya.
  • 29. 2. Proses Ada beberapa langkah yang harus dilalui dalam membuat tempe. Mula-mula, kedelai dibersihkan dari kotoran: kerikil, pasir, dan sebagainya. Sehabis itu, kedelai dimasukkan ke dalam air bersih selama satu malam. Pagi harinya, direbus setengah matang. Setelah itu, kedelai dibersihkan lagi dan kulit kedelai diambil. Kedelai yang tidak berkulit dibersihkan lagi, lalu dimasukkan ke dalam air satu malam. Keesokan harinya kedelai direbus sampai masak. Sesudah itu, kedelai didinginkan, lalu diberi ragi. Selanjutnya, kedelai yang telah beragi itu dibungkus daun pisang atau plastik. Setelah kedelai itu mengalami peragian, akhirnya terciptalah tempe.
  • 30. 3. Sebab-akibat (a) Produksi pertanian Indonesia tidak mencukupi kebutuhan seluruh rakyat Indonesia. (b) Oleh karena itu, Indonesia harus mengimpor beberapa bahan pangan, seperti beras dan kedelai. (c) Karena harus melalui rantai distribusi yang cukup panjang, harga barang kebutuhan yang diimpor tersebut menjadi tinggi.
  • 31. 4. Perbandingan Sincan dan Kazao merupakan potret kepribadian anak- anak yang berbeda. Karakter Sincan mewakili kepolosan, keluguan, dan kreativitas khas anak-anak. Selain itu, sifat ingin tahunya yang besar menyebabkannya sering mendapat masalah karena sifatnya itu sering menyimpang dari apa yang dianggap umum oleh masyarakat. Kenakalan yang sering ditimbulkannya sebenarnya merupakan dampak dari keingintahuannya itu. Dalam pada itu, Kazao dipandang sebagai karakter teladan oleh guru-gurunya. Ia sangat patuh, mudah diatur, dan sedikit ‘birokratis’. Kazao sangat khawatir pandangannya menyimpang dari norma yang berlaku sehingga tindakannya sering bersifat kaku. Hal ini menyebabkannya selalu ingin memberikan contoh yang benar dan menjadi pemimpin di dalam kelompok bermainnya. Namun, rupanya hal itu pula yang sering menyebabkannya
  • 32. 5. PERSAMAAN Walaupun bayi dan lansia merupakan dua fase kehidupan manusia yang terpaut jauh dari segi usia, keduanya memiliki berbagai persamaan. Persamaan tersebut tampak jelas dari segi fisik maupun psikis. Keduanya mengalami keterbatasan fungsi fisik, misalnya ketidakmampuan mereka memanfaatkan anggota tubuh: kaki untuk berjalan, tangan untuk mengambil atau memegang barang, dan sebagainya. Sementara itu, dari segi psikis, keduanya memiliki kemiripan dalam hal ketidakmandirian atau ketidakmampuan dalam memenuhi kebutuhan pribadi.
  • 33. 6. Definisi (a) Istilah argumentasi diserap dari bahasa Inggris argumentation. (b) Istilah itu diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia menjadi ‘bahasan’ atau ‘ulasan’. (c) Argumentasi berarti ‘pemberian alasan untuk memperkuat atau menolak suatu pendapat, pendirian, atau gagasan’. (d) Jadi, suatu karangan disebut argumentasi apabila dalam karangan itu dikemukakan alasan, contoh, atau bukti yang kuat dan meyakinkan untuk mendukung atau menolak suatu pendapat, pendirian, atau gagasan.
  • 34. 7. Alasan (a) Berbagai produk pertanian Indonesia mengalami penurunan yang signifikan pada 2014. (b) Hal ini dapat dilihat dari jumlah produksi padi yang pada 2013 berada pada angka 15 juta ton, pada 2014 hanya 13,5 juta ton atau menurun sebesar 15%. Selain itu, tebu, kakao, dan gandum pun mengalami penurunan yang signifikan dari tahun 2013. Secara berturut-turut penurunan tersebut sejumlah 10, 9, dan 8 persen dari 2014.
  • 35. Jenis Paragraf berdasar tujuannya • Deskripsi • Narasi • Eksposisi • Argumentasi • Persuasi
  • 36. Begitu masuk ke kamarnya, segera hidungku disambut dengan bau yang tak sedap. Di depan mataku terpampang situasi kamar yang belum pernah kuimpikan untuk kutemui. Di sudut kamar bertumpukan buku, kertas-kertas, dos-dos tak terpakai, dan tebaran buntalan tas-tas plastik. Di sebelahnya berserakan beberapa pasang sepatu yang hampir tak kukenali lagi warna aslinya, diselimuti beberapa kaos kaki bolong yang dikerumuni lalat. Di belakang pintu bergantungan kaos dan baju lusuh yang entah berapa tahun tidak terkena sabun cuci ... Deskripsi
  • 37. Rosmi beberapa kali diminta untuk mencucikan gelas dan membersihkan kantor Pak Soponyono karena sekretarisnya tidak masuk. Sukes yang bekerja di Balai Bahasa semester lalu dimintanya untuk meminjamkan beberapa buku yang, kata beliau, relevan dengan perkuliahannya atas tanggungan Sukes. Sampai sekarang buku-buku itu tak pernah dikembalikan dengan dalih bahwa beliau yang buku-bukunya banyak dipinjam orang dan tidak pernah kembali saja diam, mengapa Sukes yang cuma mahasiswa sangat petung dengan buku-bukunya itu. Tentu saja Sukes kebingungan mempertanggungjawabkan kembalinya buku-buku itu ke perpustakaan karena ia disangka menggelapkan buku di kantornya. Rosmi dan Sukes jelas tidak berkutik di bawah kendali kekuasaan Pak Soponyono. Sedikit saja mereka berani berargumen implikasinya akan langsung pada nilai ujian akhir semester. Narasi
  • 38. Kartu katalog memuat keterangan tentang buku yang terdapat dalam perpustakaan. Kartu itu besarnya kira-kira 7,5 x 129,5 cm. Kartu itu disusun berdasarkan urutan nama-nama pengarang secara alfabetis. Dalam kartu dicantumkan pula judul buku dan pokok uraian. Eksposisi
  • 39. Dalam pelajaran matematika murid- murid kelas VI mempunyai nilai yang cukup baik. Amir, Rita, dan Hanif mendapat nilai 9; Badu dan Sani mendapat 8; Siti, Bambang, Desi, dan Zainab mendapat nilai 7; dan Imam mendapat 7,5. Tidak seorang pun yang bernilai jelek. Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa murid kelas VI cukup pintar. Argumentasi
  • 40. Persuasi Khasiat kemiri bukanlah mitos belaka. Jika selama ini Anda menggunakannya untuk bumbu dapur, kemiri ternyata bisa diolah menjadi minyak. Minyak kemiri ini menyimpan banyak manfaat, salah satunya untuk menutrisi rambut Anda. Cara membuat minyak kemiri adalah menyangrai, merebus, atau memanggangnya untuk diambil minyaknya. Namun, Anda tidak perlu bersusah-susah. Telah banyak produk minyak kemiri yang dijual di pasaransalah satunya yang terbaik adalah Al-Khodry. Al-Khodry sudah melalui proses terbaik sehingga sangat berkhasiat dan aman untuk digunakan segala usia.
  • 41. Apakah ada pertanyaan? Terima kasih atas perhatian dan kerja sama Anda.