Cimex lectularius, atau kutu busuk, adalah serangga dari keluarga Cimicidae dengan ukuran dewasa 4-5,5 mm, berbentuk oval dan pipih. Kutu ini menghisap darah pada malam hari, menghasilkan bau khas, dan biasanya ditemukan di sela-sela tempat tidur dan furniture. Ada dua spesies signifikan yaitu C. lectularius yang umum di daerah subtropis dan C. hemipterus yang ditemukan di daerah tropis.