SlideShare a Scribd company logo
MODUL LABORATORIUM
AKUNTANSI KEUANGAN MENENGAH
EDISI 3 JILID 2
Penyusun
Henny Wirianata, SE, M.Si, Ak, CA, CSRS
Merry Susanti, SE, M.Si, Ak, CA
Sufiyati, SE, M.Si, Ak, CA
LABORATORIUM AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA
JAKARTA
FEBRUARI 2022
MODUL LABORATORIUM
EDISI 3 JILID 2
NAMA : _____________________
NIM : _____________________
KELAS : _____________________
PENGAJAR : _____________________
Penyusun
Henny Wirianata, SE, M.Si, Ak, CA, CSRS
Merry Susanti, SE, M.Si, Ak, CA
Sufiyati, SE, M.Si, Ak, CA
Kontributor
Seluruh Pengajar Lab. Akuntansi Keuangan Menengah
Fakultas Ekonomi - Universitas Tarumanagara
Jakarta
Penerbit
Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi – Universitas Tarumanagara
Jl. Tanjung Duren Utara No. 1
Jakarta 11470
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Jurusan Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman i
KATA PENGANTAR
Puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan atas berkat dan karunia-Nya sehingga
kami dapat menyelesaikan “Modul Laboratorium Akuntansi Keuangan Menengah“.
Modul ini merupakan gabungan dan pembaruan dari Modul Laboratorium
Akuntansi Keuangan Menengah I dan II sesuai dengan Kurikulum Kampus
Merdeka. Modul ini merupakan Modul Laboratorium Akuntansi Keuangan
Menengah Edisi 3 Jilid 2 mencakup materi perkuliahan dan soal-soal latihan yang
dipergunakan untuk perkuliahan setelah Ujian Tengah Semester pada
Laboratorium Akuntansi Keuangan Menengah di semester genap 2021/2022.
Pada kesempatan ini, kami juga ingin mengucapkan terima kasih kepada semua
pihak yang terlibat baik secara langsung maupun tidak langsung dalam
penyusunan modul ini. Kami ucapkan banyak terima kasih kepada seluruh
pengajar Laboratorium Akuntansi Keuangan Menengah atas kontribusi soal-soal
dan ide-ide yang menarik sehingga modul ini dapat diselesaikan dengan baik.
Kami juga mengharapkan masukan, saran, dan kritik yang bersifat membangun
demi peningkatan kualitas modul ini pada edisi-edisi berikutnya.
Akhir kata, kami mohon maaf jika sekiranya masih terdapat kesalahan dalam
modul ini dan kiranya modul ini dapat berguna untuk proses perkuliahan
Laboratorium Akuntansi Keuangan Menengah.
Februari 2022
Tim Penyusun
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Jurusan Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman ii
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR ............................................................................. i
DAFTAR ISI ......................................................................................... ii
PENDAHULUAN ................................................................................ iii
Modul 8 Non – Current Liabilities ......................................................1
Modul 9 Equity & Dilutive Securities...................................................5
Modul 10 Dilutive Securities & Earnings Per Share .............................. 11
Modul 11 Investment (Debt and Equity Securities) ..............................15
Modul 12 Revenue Recognition ..........................................................19
Modul 13 Accounting for Leases........................................................ 25
Modul 14 Accounting Changes and Error Analysis ............................. 32
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Jurusan Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman iii
PENDAHULUAN
A. Deskripsi dan Materi
Mata kuliah ini merupakan bagian dari mata kuliah Akuntansi Keuangan, yang
membantu mahasiswa dalam mengerjakan soal-soal hitungan. Dengan demikian
dapat dikatakan kegiatan Laboratorium merupakan kegiatan praktis dari mata
kuliah Akuntansi Keuangan Menengah, sehingga kegunaannya tidak dapat
dipisahkan. Melalui Laboratorium Akuntansi Keuangan Menengah, mahasiswa akan
lebih banyak melakukan kegiatan seperti latihan soal maupun tugas mandiri yang
merupakan pedalaman dari materi yang telah didapat pada minggu sebelumnya
dalam mata kuliah Akuntansi Keuangan Menengah.
B. Tujuan Instruksional Umum (TIU)
Setelah mengikuti kuliah Laboratorium Akuntansi Keuangan Menengah pada Jilid 2,
mahasiswa diharapkan dapat memahami:
a. Non – Current Liabilities
b. Equity & Dilutive Securities
c. Dilutive Securities & Earnings Per Share
d. Investment (Debt and Equity Securities)
e. Revenue Recognition
f. Accounting for Leases
g. Accounting Changes and Error Analysis
C. Kegiatan Belajar
Kegiatan perkuliahan dilakukan dalam berbagai bentuk untuk memberikan
kesempatan kepada mahasiswa aktif terlibat dalam proses pembelajaran.
1. Membaca bacaan yang relevan sebelum perkuliahan dimulai. Teori dan soal-soal
yang ada dalam modul ini hanya sebagian dari materi yang diajarkan di mata
kuliah teori.
2. Presentasi dari pengajar tentang berbagai konsep dan permasalahan yang
berkaitan dengan pokok bahasan.
3. Latihan, mahasiswa diwajibkan untuk mengerjakan seluruh latihan yang terdapat
di dalam modul baik mandiri maupun berkelompok sesuai dengan petunjuk
pengajar. Mahasiswa diwajibkan membawa kalkulator pada setiap kali
perkuliahan.
4. Tugas, mahasiswa diwajibkan untuk mengerjakan tugas mandiri di rumah.
Bentuk tugas dapat berupa latihan sesuai pokok bahasan atau bentuk lainnya
sesuai instruksi pengajar. Tugas wajib dibuat dan dikumpulkan pada pertemuan
berikutnya dan tidak ada susulan.
5. Ujian, dimaksudkan untuk mengukur kemampuan mahasiswa menerapkan
berbagai konsep yang dibahas atau untuk memperdalam pemahaman tentang
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Jurusan Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman iv
suatu konsep tertentu. Soal-soal yang ada dalam modul ini belum memenuhi
semua variasi soal dan materi perkuliahan karena terbatasnya tatap muka (soal
ujian tidak harus sama variasinya dengan soal dalam modul ini). Mahasiswa
diharapkan dapat membaca buku referensi dan mencoba mengerjakan soal-soal
di buku referensi sehingga didapatkan jenis soal yang lebih bervariatif.
D. Buku Referensi
Kieso, Donald.E; Jerry J. Weygandt; Terry D. Warfield (2020), Intermediate
Accounting IFRS Edition, 4th
ed., John Wiley & Sons
E. Evaluasi
Hasil belajar mahasiswa akan dievaluasi dari jumlah kehadiran, partisipasi di kelas,
tugas mandiri, ujian tengah semester, dan ujian akhir semester. Besarnya persentase
nilai Lab. Akuntansi Keuangan Menengah terhadap nilai akhir mata kuliah Akuntansi
Keuangan Menengah adalah 20%. Bobot masing-masing komponen penilaian
adalah sebagai berikut:
Partisipasi di kelas dan tugas mandiri : 40%
Ujian Tengah Semester (UTS) : 30%
Ujian Akhir Semester (UAS) : 30%
Hasil penilaian akhir mata kuliah Lab. (20%) akan digabung dengan hasil penilaian
akhir mata kuliah teori (80%), dan hasil penjumlahan keduanya akan menghasilkan
nilai komprehensif.
F. Satuan Acara Perkuliahan (SAP)
SAP untuk Lab. Akuntansi Keuangan Menengah pada Jilid 2 adalah sebagai berikut:
Tatap Muka Modul Materi
8 8 Non – Current Liabilities
9 9 Equity & Dilutive Securities
10 10 Dilutive Securities & Earnings Per Share
11 11 Investment (Debt and Equity Securities)
12 12 Revenue Recognition
13 13 Accounting for Leases
14 14 Accounting Changes and Error Analysis
Ujian Akhir Semester (UAS)
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 1
MODUL 8
NON-CURRENT LIABILITIES
A. TUJUAN INSTRUKSIONAL KHUSUS (TIK)
Setelah mempelajari pokok bahasan ini, mahasiswa diharapkan dapat :
1. Memahami penilaian dan akuntansi untuk obligasi dari sejak penerbitan sampai dengan
jatuh tempo.
2. Memahami akuntansi untuk penghentian non current liabilities (Bonds Payable)
sebelum jatuh tempo.
B. LANDASAN TEORI
1. Penilaian Obligasi
Tingkat bunga dalam transaksi Obligasi:
Contract rate / stated rate (e)
• Tingkat suku bunga yang tertera pada surat/sertifikat obligasi.
• Merupakan tingkat bunga yang dibayarkan kepada pembeli obligasi.
Market rate / effective yield (i)
• Tingkat suku bunga pasar yang digunakan untuk menghitung present value dari
obligasi.
• Merupakan tingkat bunga yang diakui sebagai beban bunga oleh penerbit obligasi.
Dimana apabila terjadi kondisi :
Contract rate = Market rate = Bonds issued at par
Contract rate > Market rate = Bonds issued at premium
Contract rate < Market rate = Bonds issued at discount
Premium atau discount diamortisasi sampai saat jatuh tempo obligasi dengan
menggunakan Effective-Interest Method.
Rumus menghitung Present Value Obligasi:
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 2
Present Value of Principal (Maturity Value):
= Maturity Value x = XXX
Present Value of Interest Payment:
= Interest Payment x = XXX
.
Total Present Value of Bonds = XXX
Maturity Value of Bonds = XXX .
Discount / Premium on Bonds = XXX .
Keterangan:
n = frekuensi pembayaran bunga (contoh: jika bunga semi-annual maka n
dihitung dari umur obligasi dikali 2)
e = contract rate per periode pembayaran bunga (contoh: jika bunga semi-
annual maka e dibagi 2)
i = market rate per periode pembayaran bunga (contoh: jika bunga semi-annual
maka i dibagi 2)
2. Akuntansi Obligasi:
a. Akuntansi saat penerbitan obligasi
b. Akuntansi pembayaran bunga dan amortisasi discount/premium
c. Akuntansi penyesuaian bunga dan amortisasi discount/premium
d. Akuntansi saat jatuh tempo
e. Akuntansi penebusan sebelum jatuh tempo
3. Penghentian / pelunasan Non Current liabilities (Bonds Payable)
Obligasi yang dihentikan/dilunasi saat jatuh tempo tidak akan menimbulkan laba atau
rugi karena nilai terbawa dari obligasi sudah sama dengan nilai nominal/nilai jatuh
temponya.
Obligasi yang dihentikan/dilunasi sebelum jatuh tempo dapat menimbulkan laba atau
rugi karena nilai terbawa dari obligasi tidak sama dengan nilai nominal/nilai jatuh
temponya.
Penghentian/pelunasan non-current liabilities dapat dilakukan dengan 3 kondisi:
1. Dengan cash sebelum jatuh tempo
2. Dengan mentransfer assets atau sekuritas/surat berharga
3. Dengan modiifikasi syarat hutang
(1 + i) n
1
i
1 -
(1 + i) n
1
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 3
C. LATIHAN SOAL
Tanggal 2 Januari 2021 XTRA Co. menerbitkan dan menjual 80.000 lembar obligasi dengan
informasi sebagai berikut:
1. Nilai nominal dari obligasi $ 100 per lembar.
2. XTRA Co. akan membayar bunga setiap tanggal 2 Januari dan 2 Juli dengan tingkat
bunga obligasi 10% per tahun.
3. Seluruh obligasi tersebut mempunyai jangka waktu 3 tahun.
4. Informasi tingkat bunga pasar yang berlaku tanggal 2 Januari 2021 sebesar 12%.
Tanggal 2 Juli 2022, XTRA Co setelah membayar bunga, perusahaan menebus 20% dari
obligasi yang diterbitkan. secara tunai dengan kurs 96.
Tanggal 2 September 2023 karena mengalami kesulitan keuangan, XTRA Co. melakukan
penebusan sebagian dari sisa obligasi yang beredar. Pelunasan termasuk bunga berjalan
dengan kesepakatan sebagai berikut:
1. 24.000 lembar obligasi yang beredar ditebus dengan menerbitkan 200.000 lembar saham
biasa. Saham biasa yang diterbitkan memiliki nilai nominal $ 10 per lembar dan
memiliki nilai pasar $ 12 per lembar.
2. XTRA Co. memiliki sebuah peralatan yang harga perolehannya $ 3.000.000 dan
menyerahkannya untuk menebus 24.000 lembar obligasi yang beredar. Peralatan
tersebut sudah digunakan sejak diperoleh 1 tahun yang lalu dengan estimasi masa
manfaat 4 tahun tanpa nilai sisa. Dari penebusan ini XTRA Co. menderita kerugian atas
pelepasan peralatan sebesar $ 5.000.
Sisa obligasi yang masih beredar dilunasi saat jatuh tempo.
Diminta:
Buatlah jurnal yang diperlukan XTRA Co. untuk transaksi:
1. Tahun 2021
2. Tanggal 2 Juli 2022
3. Tanggal 2 September 2023
4. Saat jatuh tempo
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 4
D. TUGAS
Pada tanggal 1 Juli 21, CITY Co. menerbitkan dan menjual obligasi sebanyak 500.000
lembar dengan nilai nominal Rp 10.000/lembar. Tingkat bunga obligasi 10% sementara
tingkat suku bunga pasar 8%. Obligasi jatuh tempo tanggal 1 Juli 2024. Bunga dibayar
setiap tanggal 1 Juli dan 1 Januari.
Pada tanggal 1 November 2022, 60% obligasi ditebus dengan harga Rp 10.000 per lembar
belum termasuk bunga berjalan.
Pada tanggal 1 Agustus 2023, CITY Co. mengalami kesulitan keuangan sehingga sisa
obligasi ditukar dengan saham biasa. CITY Co. tidak dapat membayar bunga sejak tanggal
1 Januari 2023. Saham biasa yang diterbitkan sebanyak 2.000.000 lembar, nilai par saham
Rp 1.000/lembar (nilai pasar saham Rp 1.250/lembar).
Diminta:
1. Buatlah tabel amortisasi premium/diskon!
2. Buatlah seluruh jurnal yang dicatat oleh CITY Co. selama tahun 2021!
3. Buatlah jurnal pada tanggal 1 November 2022!
4. Buatlah jurnal pada tanggal 1 Agustus 2023!
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 5
MODUL 9
EQUITY & DILUTIVE SECURITIES
A. TINJAUAN INSTRUKSIONAL KHUSUS (TIK)
Setelah mempelajari pokok bahasan ini, mahasiswa diharapkan dapat :
1. Memahami akuntansi penerbitan saham
2. Memahami akuntansi treasury share
3. Memahami akuntansi kebijakan dividend dan share split
4. Memahami akuntansi sekuritas dilutif
B. LANDASAN TEORI
EQUITY
1. Akuntansi penerbitan saham
Dua jenis saham dalam perusahaan adalah Preference Shares dan Ordinary Shares.
Akuntansi penerbitan saham meliputi:
• Penerbitan saham dengan nilai nominal.
Saham perusahaan yang diterbitkan memiliki nilai nominal. Setiap kelebihan yang
dibayarkan/disetorkan pemegang saham di atas nilai nominal saham dicatat sebagai
share premium.
• Penerbitan saham tanpa nilai nominal.
Perusahaan yang memiliki saham tanpa nilai nominal dapat menggunakan stated
value.
• Penerbitan saham bersamaan dengan surat berharga lainnya (Lump Sum Sales).
Nilai penerbitan dialokasikan berdasarkan Fair Value dari masing-masing surat
berharga menggunakan Proportional Method atau Incremental Method.
• Penerbitan saham dalam transaksi non kas.
Saham yang diterbitkan dalam transaksi non kas dicatat sebesar nilai wajar dari
barang atau jasa yang diterima atau sebesar nilai wajar dari saham yang diterbitkan
yang mana yang lebih mudah ditentukan.
• Biaya penerbitan saham.
Direct costs dari penerbitan saham dicatat sebagai pengurang hasil penerbitan saham
dengan mendebit share premium.
2. Treasury Shares
Merupakan saham perusahaan yang sudah diterbitkan dan beredar yang dibeli kembali
untuk sementara dengan tujuan antara lain untuk meningkatkan EPS dan ROE.
Akuntansi untuk transaksi Treasury Share dapat dicatat dengan:
a. Cost Method
Treasury Share dicatat sebesar cost pada saat dibeli kembali.
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 6
b. Par (or stated) Value Method
Treasury Share dicatat sebesar nilai nominal.
Perusahaan umumnya menggunakan cost method untuk treasury share dan dapat
menjual treasury share diatas atau dibawah cost.
3. Dividends
Jenis-jenis Dividend:
a. Cash Dividend
Pengumuman cash dividend diakui sebagai liabilities dan biasanya disajikan dalam
current liabilities.
b. Property Dividend
Property dividend adalah deviden dalam bentuk aset yang diberikan perusahaan
selain kas. Deviden aset ini disebut dengan property dividend.
c. Liquidating Dividend
Deviden yang bukan bersumber dari laba perusahaan (bukan bersumber dari
Retained Earnings) tetapi merupakan pengembalian sebagian dari investasi
pemegang saham. Dicatat sebagai pengurang Share Premium.
d. Share Dividend
Share dividend adalah penerbitan saham sendiri oleh suatu perusahaan kepada para
pemegang sahamnya sebagai distribusi earning. Share dividend dinilai sebesar par
value.
Jurnal untuk dividend:
Type of
Dividend
Date of Declaration
Date of
Recording
Date of Payment
Cash
Dividend
Retained Earnings xxx
Dividend Payable xxx
No entry Dividend Payable xxx
Cash xxx
Property
Dividend
Asset xxx
Unrealized Holding Gain or
Loss-Income xxx
No entry Property Dividend Payable xxx
Asset xxx
Retained Earnings xxx
Property Dividend Payable xxx
Liquidating
Dividend
Share Premium-Ordinary xxx
Dividend Payable xxx
No entry Dividend Payable xxx
Cash xxx
Share
Dividend
Retained Earnings xxx
Ordinary Share Dividend
Distributable xxx
No entry Ordinary Share Dividend
Distributable xxx
Share Capital-Ordinary xxx
4. Share Split
Untuk mengurangi harga pasar saham dilakukan share split. Tidak ada jurnal untuk
share split, hanya memo untuk mencatat perubahan par value dan jumlah saham yang
bertambah.
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 7
DILUTIVE SECURITIES
ACCOUNTING FOR CONVERTIBLE DEBT
• At Time of Issuance
Menurut IFRS convertible debt sebagai instrumen gabungan yang dipisah menjadi
komponen debt dan equity untuk tujuan akuntansi. Menggunakan with and without
method untuk menilai instrument gabungan.
• At Time of Conversion
Jika convertible bonds diubah menjadi surat-surat berharga lainnya, perusahaan
menggunakan book value method untuk mencatat konversinya. Book value method
mencatat perubahan sekuritas untuk bonds sebesar nilai bukunya. Tidak ada gain or loss
yang diakui dalam konversi sebelum jatuh tempo.
• Induced Conversion
Kadang-kadang penerbit mengharapkan untuk mengkonversi convertible debt menjadi
equity securities untuk mengurangi biaya bunga atau untuk meningkatkan debt to equity
ratio. Penerbit dapat menawarkan beberapa pertimbangan tambahan (seperti uang tunai
atau saham biasa) yang disebut “pemanis” untuk mendorong konversi. Pemanis
dilaporkan sebagai expense dalam periode berjalan.
CONVERTIBLE SHARE PREFERENCE
Di dalam akuntansi untuk convertible share preference, perusahaan menggunakan book
value method: Tidak ada gain or loss yang diakui pada saat konversi.
SHARE WARRANT
Warrant adalah sertifikat yang memberikan pemegang untuk memperoleh saham pada
harga tertentu dalam periode yang ditetapkan.
a. Share Rights
Diberikan kepada stockholders yang ada untuk memungkinkan mereka
mempertahankan proporsi kepemilikannya jika ada penerbitan saham baru.
b. Share Warrants
Diberikan kepada investor baru untuk membuat sekuritas yang diterbitkan (obligasi atau
saham preferen) menjadi menarik karena memungkinkan investor membeli sekuritas
dengan jenis yang berbeda dari sekuritas yang sekarang diterbitkan.
▪ Detachable share warrants, warrant yang berdiri sendiri yang dapat diperdagangkan
secara terpisah dari sekuritas yang semula diterbitkan bersama-sama dengan warrant
tersebut. Perusahaan menggunakan with and without method untuk mengalokasikan
hasil dari 2 komponen tersebut.
▪ Nondetachable warrants, warrant yang tidak dapat berdiri sendiri yang tidak dapat
dipisahkan dari sekuritas yang diterbitkan bersama-sama dengan warrant tersebut.
c. Share Compensation Plan
Diberikan kepada pegawai atau karyawan sebagai kompensasi dan memotivasi
karyawan, seperti: share option, restricted shares, employee share purchase plans.
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 8
C. LATIHAN SOAL
Soal 1 – Equity
BVIC Corp didirikan pada awal tahun 2020. Ekuitas BVIC Corp pada tanggal 31 Desember
2020 sebagai berikut:
Share Capital – Preference, Rp 1.000 par, 3% cumulative
(1.000.000 shares authorized, 850.000 shares issued) Rp 850.000.000
Share Capital – Ordinary, Rp 500 par
(3.000.000 shares authorized, 2.000.000 shares issued) Rp 1.000.000.000
Share Premium – Preference Rp 450.000.000
Share Premium – Ordinary Rp 850.000.000
Share premium- treasury share Rp 16.000.000
Retained Earnings Rp 1.550.000.000
Treasury Share (at cost Rp 980) Rp (196.000.000)
Total Equity Rp 3.670.000.000
Selama tahun 2021 BVIC Corp melakukan sejumlah transaksi yang berkaitan dengan
ekuitas sebagai berikut:
22 Mar BVIC Corp menjual 150.000 lembar Treasury Shares dengan harga Rp 950 per
lembar.
18 Apr BVIC Corp menerbitkan dan menjual 250.000 lembar ordinary share dan 50.000
lembar preference share dengan harga Rp 360.000.000. Harga pasar preference
share Rp 1.500 per lembar dan harga pasar ordinary share Rp 1.200 per lembar.
23 Jun Dibeli 50,000 lembar treasury share dengan harga Rp 1.100 per lembar.
1 Jul BVIC Corp menerbitkan 100.000 lembar ordinary share sebagai pembayaran
atas sebidang Tanah. Diketahui nilai wajar ordinary share Rp 1.200/ lembar.
14 Agus BVIC Corp menjual seluruh lembar treasury shares dengan harga Rp 900 per
lembar.
20 Sept Diumumkan pembagian cash dividend Rp 43.000.000 untuk ordinary share dan
cash dividend untuk preference share.
20 Okt BVIC Corp membayarkan dividend yang diumumkan tanggal 20 September
2021.
31 Des BVIC Corp mengumumkan laba bersih setelah pajak untuk tahun berjalan
sebesar Rp 315.000.000
Diminta:
1. Buatlah jurnal untuk mencatat transaksi ekuitas BVIC Corp tahun 2021 jika treasury
share dicatat dengan menggunakan cost method (dengan asumsi: metode FIFO)!
2. Jika BVIC Corp membagikan deviden sebagai berikut: (a dan b tidak saling
berhubungan)
a. Deviden 20% dari Laba Bersih diumumkan sebagai Liquidating dividend untuk
pemegang ordinary share.
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 9
b. Deviden 20% dari Laba Bersih diumumkan untuk ordinary share dalam bentuk
property dividend, yaitu Equity Investment yang memiliki harga perolehan Rp
58.000.000.
Soal 2 – Dilutive Securities
BVIC Corp memiliki sejumlah transaksi di tahun 2021 yang berkaitan dengan sekuritas
dilutif sebagai berikut:
12 Mar BVIC Corp menerbitkan 20.000 lembar saham preferen konvertibel dengan
nilai nominal Rp 1.000 per lembar dengan harga pasar Rp 1.400 per lembar.
Setiap 100 lembar saham preferen dapat dikonversi menjadi 180 lembar saham
biasa dengan nilai nominal Rp 500 per lembar dan nilai pasar saat ini Rp 600
per lembar.
28 Jun BVIC Corp menjual 1.000 lembar obligasi (nilai nominal obligasi Rp 1.000.000
per lembar ) ditambah warrant dengan harga Rp 1.035.000 per lembar. jatuh
tempo 3 tahun, tingkat bunga obligasi 7% Present value obligasi sebesar Rp
1.005.000 per lembar. Warrant ini diterbitkan sebagai insentif untuk membeli
200.000 lembar ordinary share dengan harga Rp 520 per lembar ( par Rp 500).
1 Jul 17.000 lembar saham preferen konvertibel dikonversi menjadi saham biasa.
19 Sep BVIC Corp menerbitkan 100 lembar obligasi konvertibel (nilai nominal Rp
1.000.000 per lembar yang jatuh tempo dalam 3 tahun) dengan total harga Rp
101.000.000. Tingkat bunga obligasi sebesar 7% dibayarkan setiap tanggal 19
Sept. Nilai obligasi tanpa hak konversi sebesar Rp 97.500.000. Setiap Rp
1.000.000 obligasi dapat dikonversi menjadi 1.900 lembar saham biasa dengan
nilai par Rp 500 per lembar.
11 Des warrant sebanyak 80 % ditebus oleh pemegang warrant. Harga pasar ordinary
share saat ini Rp 950 per lembar
31 Des Sisa share warrants kadaluarsa.
Diminta:
1. Buatlah jurnal BVIC Corp selama tahun 2021.
2. Buatlah jurnal pada saat jatuh tempo obligasi konvertibel dikonversi menjadi saham
biasa.
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 10
D. TUGAS
Berikut disajikan data laporan keuangan bagian ekuitas BVIC Corp 31 Desember 2020:
Share Capital – Preference, 2%, Cumulative, Rp 1.000 par value,
100.000 shares authorized, 65.000 shares issued and outstanding ???
Share Capital – Ordinary, Rp 500 par value,
1.000.000 shares authorized, 300.000 shares issued,
270.000 shares outstanding ???
Share Premium – Ordinary 74.000.000
Share Premium – Treasury 5.000.000
Retained Earnings 89.500.000
Treasury Shares 16.200.000
Keterangan:
Setiap 2 lembar saham preferen dapat dikonversi menjadi 2 lembar saham biasa.
Berikut ini merupakan transaksi yang terjadi selama tahun 2021:
Jan 12 Menerbitkan obligasi plus warrant dengan harga Rp 51.500.000. Obligasi tersebut
memiliki par value Rp 50.000.000. Harga obligasi tanpa warrant Rp 49.000.000.
Setiap Rp 100.000 par value obligasi terdapat 180 lembar warrant. Setiap 1 lembar
warrants dapat ditukar menjadi menjadi 1lembar saham biasa dengan harga Rp
560/lembar.
Mar 28 Menerbitkan 15.000 lembar saham preferen konvertibel dengan harga Rp
1.800/lembar.
Apr 3 Menerbitkan 20.000 lembar saham biasa dengan harga Rp 850 per lembar untuk
mendapatkan paten.
Mei 14 Menjual 20.000 lembar saham treasuri dengan harga Rp 600 per lembar.
Jul 5 Mengumumkan share dividend untuk saham biasa sebesar 30%. Harga pasar
saham biasa adalah Rp 700/lembar. Share dividend akan diterbitkan tanggal 1
Agustus 2021.
Sept 6 Seluruh warrant dikonversi menjadi saham biasa.
Okt 5 Menerbitkan share dividend yang telah diumumkan sebelumnya.
Diminta:
Buatlah jurnal yang diperlukan selama tahun 2021!
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 11
MODUL 10
DILUTIVE SECURITIES & EARNINGS PER SHARE
A. TUJUAN INSTRUKSIONAL KHUSUS (TIK)
Setelah mempelajari pokok bahasan ini, mahasiswa diharapkan dapat :
1. Memahami perhitungan Basic Earnings Per Share (Basic EPS) dan Diluted Earnings
per Share (Diluted EPS).
2. Memahami pengaruh convertible debt, convertible preference share, share warrant,
share rights, dan share option dalam menghitungan Basic EPS dan Diluted EPS.
B. LANDASAN TEORI
EARNINGS PER SHARE
Earnings Per Share menunjukkan income yang diperoleh setiap ordinary share.
1. SIMPLE CAPITAL STRUCTURE
Struktur modal perusahaan terdiri dari saham biasa, dan/atau terdapat sekuritas non
konvertibel, atau sekuritas lainnya yang tidak memiliki potensi menurunkan EPS. Laba
per saham yang dihitung disebut basic earnings per share (basic EPS).
EPS = Net income – Preference dividends _
Weighted average number of shares outstanding
• Jika saham preferen bersifat non kumulatif, maka deviden yang diperhitungkan
hanya deviden untuk tahun berjalan yang diumumkan.
• Jika saham preferen bersifat kumulatif, maka deviden yang diperhitungkan adalah
deviden untuk tahun berjalan baik diumumkan maupun tidak diumumkan.
2. COMPLEX CAPITAL STRUCTURE
Struktur modal kompleks terdiri dari saham biasa, saham preferen konvertibel, hak
saham (share right), opsi saham (share option) dan waran (share warrant), serta obligasi
konvertibel yang memiliki potensi menurunkan EPS. Perusahaan yang mempunyai
struktur modal yang kompleks perlu melaporkan Basic EPS dan Diluted EPS.
Sekuritas yang mengakibatkan penurunan EPS disebut dilutive securities, dan yang
mengakibatkan kenaikan EPS disebut antidilutive securities.
Diluted EPS
Diluted EPS dihitung dengan melakukan penyesuaian-penyesuaian atas laba bersih dan
lembar saham biasa yang beredar dengan mengandaikan sekuritas konvertibel dikonversi
dan share option, warrant dan right digunakan.
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 12
a. Share option, warrant dan right
Share option, warrant dan right memiliki potensi menurunkan EPS karena jika share
option, warrant dan right digunakan maka lembar saham biasa yang beredar akan
berubah. Diluted EPS dihitung menggunakan Treasury Shares Method dimana hasil
penggunaan share option, warrant dan right diasumsikan akan digunakan untuk
membeli treasury share sehingga akan mempengaruhi jumlah lembar saham biasa yang
beredar.
Potensi dilutif dianalisa dengan membandingkan exercise price dengan current market
price. Jika exercise price lebih rendah dari current market price, maka share option,
warrant dan right akan bersifat dilutif karena lembar saham biasa yang diterbitkan akan
lebih banyak dari lembar treasury shares. Jika exercise price lebih tinggi dari current
market price, maka share option, warrant dan right akan bersifat antidilutif, dimana
lembar saham biasa yang diterbitkan lebih sedikit dari lembar treasury shares.
b. Convertible securities
Jika terdapat sekuritas konvertibel, diluted EPS dihitung menggunakan if converted
method. Laba dan jumlah lembar saham untuk menghitung diluted EPS disesuaikan
dengan kondisi jika konversi atas sekuritas konvertibel terjadi sejak awal tahun atau
sejak diterbitkannya sekuritas konvertibel.
Convertible bond
• Perubahan laba = laba bersih + biaya bunga (net of tax) yang tidak perlu dibayarkan
jika terjadi konversi
• Perubahan jumlah lembar saham = saham biasa yang beredar + saham biasa yang
diterbitkan jika terjadi konversi
Convertible Preference Share
• Tidak ada penyesuaian dari pajak pada net income untuk deviden saham preferen
yang tidak dibayarkan
• Perubahan jumlah lembar saham = saham biasa yang beredar + saham biasa yang
diterbitkan jika terjadi konversi
Potensi dilutif dianalisa dengan membandingkan effect (penyesuaian/tambahan laba
bersih : penyesuaian/tambahan lembar saham beredar) dengan Basic EPS. Jika effect
yang dihasilkan lebih rendah dari Basic EPS, maka sekuritas konvertibel bersifat dilutif.
Jika effect yang dihasilkan lebih tinggi dari Basic EPS, maka sekuritas konvertibel
bersifat antidilutif.
Jika terdapat beberapa sekuritas yang bersifat dilutif, maka Diluted EPS dihitung dengan
memasukkan sekuritas yang memiliki effect yang paling rendah sampai yang paling
besar.
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 13
C. LATIHAN SOAL
Ekuitas Provident Co. per 1 Januari 2021 sebagai berikut:
Share Capital – Preference, 3%, par $100,
500,000 shares authorized, 400,000 shares issued and outstanding $ 40,000,000
Share Capital – Ordinary, par $10, 4,900,000 shares issued,
4,500,000 shares outstanding $ 49,000,000
Treasury Shares (at cost $ 15) $ 6,000,000
Transaksi ekuitas Provident Co. selama tahun 2021:
5 Jan Diterbitkan 20.000 lembar preference share.
2 Feb Menerbitkan 300.000 ordinary share untuk membeli sebuah mesin.
30 Mei Menerbitkan secara tunai 100.000 lembar ordinary share dengan harga $ 20 .
1 Juli 200.000 lembar treasury share dijual dengan harga $ 20 per lembar.
1 Okt Membagikan share dividend untuk saham biasa sebesar 10% dari jumlah saham
yang beredar.
2 Nov Dibeli 100.000 treasury share.
2 Des Dilakukan share split 1:2 untuk saham biasa.
Informasi tambahan:
1. Laba sebelum pajak pada tahun 2021 sebesar $ 8.795 ,000. Tarif pajak yang berlaku
25%.
2. 1 Oktober 2020 Provident Co. menerbitkan convertible bond sebanyak 5.000 lembar,
tingkat bunga 5% dan nominal $100 per lembar. Tiap convertible bond senilai $100
dapat ditukar dengan 20 lembar saham biasa. Obligasi konvertibel akan jatuh tempo
pada awal tahun 2023. Selama tahun 2021,beban bunga yang berkaitan dengan obligasi
ini sebesar $ 26.000.
3. 1 Juli 2021 Provident Co. memberikan share right untuk membeli ordinary share
sebanyak 100.000 lembar. Harga saham dengan menggunakan right $ 12 per lembar.
Harga pasar saham diketahui sebesar $17/lembar.
Diminta:
1. Hitunglah rata-rata tertimbang saham biasa yang beredar!
2. Hitunglah Simple (Basic) EPS dan Diluted EPS Provident Co. untuk tahun 2021!
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 14
D. TUGAS
Tanggal 31 Desember 2020 diperoleh informasi berkaitan dengan ekuitas Mahaka Corp
sebagai berikut:
Convertible Preference Shares, 5% Rp 1.000 par, 600.000 shares
authorized, 400.000 shares issued and outstanding, Rp 400.000.000
Share Capital – Ordinary, Rp 100 par, 10.000.000 shares
authorized, 3.200.000 shares issued and outstanding Rp 320.000.000
Share Premium - Ordinary Rp 270.000.000
Retained Earnings Rp 775.000.000
Transaksi yang terjadi selama tahun 2021 berkaitan dengan ekuitas Mahaka Corp adalah
sebagai berikut:
30 Apr 500.000 lembar saham biasa diterbitkan dan dijual secara tunai dengan harga pasar
Rp 190 per lembar.
31 Des Mahaka Corp melaporkan Laba Bersih setelah pajak sebesar Rp 536.500.000.
(Tarif pajak yang berlaku adalah 25%)
Selain itu, diperoleh informasi tambahan:
1. Setiap 1 lembar saham preferen dapat dikonversi menjadi 8 lembar saham biasa.
2. 1 April 2021, Mahaka Corp menerbitkan 500.000 lembar opsi. Masa penggunaan opsi
adalah 2 tahun. Setiap 5 lembar opsi dapat digunakan untuk membeli 1 lembar saham
biasa dengan harga Rp 110 per lembar. Harga pasar rata-rata Saham Biasa tahun 2021
sebesar Rp 125 per lembar. Sampai dengan akhir tahun 2021 seluruh opsi tersebut masih
beredar.
3. 25.000 lembar obligasi konvertibel dengan total nilai nominal Rp 1.000 per lembar
diterbitkan dan dijual 1 April 2020 sebesar nilai nominal. Tingkat bunga obligasi 7%
dibayarkan setiap 1 Januari dan 1 Juli. Obligasi jatuh tempo dalam 4 tahun. Setiap 1
lembar obligasi dapat dikonversi menjadi 10 lembar saham biasa. Sampai 31 desember
2021 belum ada obligasi yang dikonversi. Beban bunga terkait dengan obligasi selama
tahun 2021 sebesar Rp 1.805.000
Diminta:
1. Hitunglah Weighted-Average Number of Common Shares Outstanding dari Mahaka
Corp di akhir tahun 2021!
2. Hitunglah Basic EPS dan Diluted EPS!
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 15
MODUL 11
INVESTMENT (DEBT AND EQUITY SECURITIES)
A. TUJUAN INSTRUKSIONAL KHUSUS (TIK)
Setelah mempelajari pokok bahasan ini, mahasiswa diharapkan dapat :
1. Memahami pengklasifikasian dari jenis investasi
2. Memahami pencatatan pembelian investasi, pengakuan pendapatan, penjualan investasi
dan perubahan nilai investasi dalam surat hutang dan investasi dalam saham.
B. LANDASAN TEORI
Terdapat 2 jenis sekuritas, yaitu Debt Securities dan Equity Securities.
Karakteristik Debt Securities: mempunyai nilai jatuh tempo, tingkat suku bunga, dan tanggal
jatuh tempo.
Accounting for Debt Investments by Category:
Category Valuation
Unrealized Gains
or Losses
Other Income
Held for collection Amortized Cost Not Recognized Interest when earned, gains
and losses from sale
Held for collection and
selling (HFCS)
Fair value Recognized as other
comprehensive income and
as a separate component of
equity
Interest when earned, gains
and losses from sale
Trading securities Fair value Recognized in net income Interest when earned, gains
and losses from sale
Sumber: Illustration 17.2 (Kieso, et.al (2020, p17-5))
Karakteristik Equity Securities: mempunyai hak atas dividen dan mempunyai hak suara pada
perusahaan yang bersangkutan.
Accounting and Reporting for Equity Investments by Category:
Category Valuation
Unrealized Holding Gains
or Losses
Other Income Effects
Holdings less than 20% :
1. Trading Fair Value Recognized in net income Dividends declared;
gains or losses from
sale
2. Non-Trading Option Fair Value Recognized in “other
comprehensive income”
and as separated
component of equity
Dividends declared;
gains or losses from
sale
Holdings between 20%
and 50%
Equity Method Not Recognized Proportionate share of
investee’s net income
Holdings more than 50% Consolidation Not Recognized Not applicable
Sumber: Illustration 17.13 (Kieso, et.al (2020, p17-13))
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 16
PENYESUAIAN FAIR VALUE
Setiap akhir periode laporan keuangan, Debt Securities dan Equity Securities yang dinilai
pada fair value harus dilakukan penyesuaian fair value.
Category of Securities Fair value adjustment increases Fair value adjustment decreases
Trading (debt & equity) Fair Value Adjustment xxx
Unrealized Holding Gain
or Loss – Income* xxx
Unrealized Holding Gain
or Loss – Income* xxx
Fair Value Adjustment xxx
Non-Trading (equity) Equity Investments xxx
Unrealized Holding Gain
or Loss – Income* xxx
Unrealized Holding Gain
or Loss – Income* xxx
Equity Investments xxx
HFCS (debt) Fair Value Adjustment xxx
Unrealized Holding Gain
or Loss – Equity** xxx
Unrealized Holding Gain
or Loss – Equity** xxx
Fair Value Adjustment xxx
* dilaporkan dalam Income Statement
** dilaporkan dalam Statement of Financial Position sebagai bagian dari Equity (Other Comprehensive
Income)
IMPAIRMENT OF VALUE
Impairment Model Summary:
Asset Measurement Basis Impairment Model
Loans, receivables, and debt securities measured at
amortized cost.
Expected credit losses recognized in net income.
Debt securities measured at fair value with gains
and losses recorded in other comprehensive
income.
Expected credit losses recognized in income;
remaining fair value change recorded in other
comprehensive income.
Debt and equity securities measured at fair value
with gains and losses recorded in income.
Expected credit losses as the difference between
the lower-of-amortized-cost-or-fair value (debt
securities) or lower-of-cost-or-fair value (equity
securities).
Sumber: Illustration 17.28 (Kieso, et.al (2020, p17-27))
Jurnal saat terjadi Impairment (fair value of investment < carrying value):
Loss on Impairment xxx
Allowance for Impaired Debt Investments xxx
Recovery of Impairment Loss
Allowance for Impaired Debt Investments xxx
Recovery of Impairment Loss xxx
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 17
C. LATIHAN SOAL
Awal 2020 PT HARA membeli sejumlah investasi dalam saham dan obligasi. Saldo yang
berkaitan dengan investasinya per tanggal 31 Desember 2020 sebagai berikut:
Jenis Sekuritas Klasifikasi Cost Fair Value
30.000 Ordinary Shares – PT
KASA (kepemilikan 15% di PT
KASA)
Trading Rp 48.000.000 Rp 51.000.000
15.000 Ordinary Shares – PT
ABBA (PT ABBA memiliki
100.000 lembar saham beredar)
Non-
Trading
Rp 94.500.000 Rp 93.000.000
200 lembar Obligasi PT NIAS
nominal Rp 1.000.000, tingkat
bunga 12 % (dibayar setiap 1 April)
Held for
collection
Rp 200.000.000 Rp 220.000.000
Transaksi PT HARA selama tahun 2021 sebagai berikut:
2 Februari PT HARA menerima deviden dari PT KASA sebesar Rp 50 per lembar dan
dari PT ABBA sebesar Rp 120 (pengumuman deviden tanggal 30 Desember
2020).
1April Terima bunga obligasi dari PT NIAS.
1 Mei PT HARA membeli obligasi PT MARI pada nilai nominal sebesar Rp
250.000.000, 3 tahun, 6 %, tanggal pembayaran bunga 1 Mei dan 1 November.
Diklasifikasikan sebagai Trading securities.
1 Juli 60 % saham PT KASA dijual dengan keuntungan Rp 2.000.000.
30 Sept PT HARA membeli 20.000 Ordinary Shares dari PT SATI dengan harga cost
per lembar sebesar Rp 1.150 dimana harga tersebut belum termasuk biaya
broker sebesar Rp 300.000. Jumlah saham beredar di PT SATI sebanyak
200.000 lembar. PT HARA mengklasifikasikan investasi ini sebagai Non-
Trading.
29 Okt PT HARA menjual seluruh investasi saham di PT ABBA dengan harga Rp
94.000.000.
31 Des Informasi nilai wajar, laba dan deviden dari investee:
Investee Fair Value
Net Income (Loss)
(after tax)
Cash Dividend
Declared
Obligasi PT NIAS Rp 115.000/lembar Rp 215.000.000 Rp 50.000.000
Saham PT KASA Rp 1.580 / lembar Rp 112.000.000 Rp 30.000.000
Saham PT ABBA Rp 6.200/lembar (Rp 20.000.000) -
Saham PT SATI Rp 1120/lembar Rp 80.000.000 Rp 50 per lembar
Obligasi PT MARI Rp 275.000.000 Rp 375.000.000 Rp 100 per lembar
Diminta:
1. Buatlah jurnal penyesuaian fair value untuk PT HARA tanggal 31 Desember 2020!
2. Buatlah jurnal yang diperlukan PT HARA selama tahun 2021!
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 18
D. TUGAS
Berikut adalah saldo per 31 Desember 2020 atas sejumlah sekuritas yang dimiliki oleh
MSIN Co. dari investasi yang dimulai Februari 2020 :
Jenis sekuritas Jumlah Klasifikasi Cost
Fair value
31 Des 2020
Obligasi DRMA
Co., bunga 7,5%
dibayar setiap 5
Januari
2.000 lembar
nominal
Rp 100.000,-
Trading Rp 200.000.000 Rp 215.000.000
Saham MIFA Co. 17.000 lembar
(17%)
Trading Rp 239.000.000 Rp 15.000 per
lembar
Saham SIDO Co. 40.000 lembar
(10%)
Non
trading
Rp 168.000.000 Rp 160.000.000
Transaksi yang berkaitan dengan investasi selama tahun 2021 adalah:
Jan 5 Menerima bunga dari DRMA Co. dan menerima deviden sebesar Rp 100 dari
SIDO Co. yang telah diumumkan akhir tahun 2020.
Apr10 Seluruh saham MIFA Co. dijual dengan harga Rp 14.500 per lembar
Okt 1 Perusahaan membeli 800 lembar obligasi FISH Co, Nominal Rp 100.000, 12 %,
3 tahun, tanggal pembayaran bunga 1 Oktober dan 1 April dengan total harga Rp
80.000.000. Obligasi diklasifikasikan sebagai Held for Collection.
Des 05 Dijual seleuruh saham SIDO dengan harga Rp 159.000.000
Adapun data untuk 31 Desember 2020 sebagai berikut: (dalam Rupiah )
Fair value Net income/ loss Cash dividend declared
Obligasi DRMA Co. 112.080/lembar 230.000.000 50.000.000
Obligasi FISH Co. 120.000/lembar 220.000.000 80.000.000
Saham MIFA Co. 16.500 /lembar 180.000.000 50.000.000
Saham SIDO Co. 4.150 / lembar (20.000.000) -
Diminta:
1. Buatlah jurnal penyesuaian fair value untuk MSIN Co. tanggal 31 Desember 2020!
2. Buatlah Jurnal Transaksi dan Jurnal Penyesuaian yang diperlukan MSIN Co. selama
tahun 2021!
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 19
MODUL 12
REVENUE RECOGNITION
A. TUJUAN INSTRUKSIONAL KHUSUS (TIK)
Setelah mempelajari pokok bahasan ini, mahasiswa diharapkan dapat :
1. Memahami akuntansi untuk pengakuan pendapatan kontrak jangka panjang
B. LANDASAN TEORI
LONG TERM CONSTRUCTION CONTRACTS
Metode pengakuan pendapatan untuk kontrak konstruksi jangka panjang:
1. Percentage-of-completion method
Perusahaan mengakui revenue dan gross profit setiap periode berdasarkan kemajuan dari
konstruksi.
Persentase penyelesaian dapat dihitung dengan dasar:
Input measures
Metode yang paling umum digunakan adalah cost-to-cost basis.
% penyelesaian = Cost incurred to date x 100%
Most recent estimate of total costs
Perhitungan persentase penyelesaian juga dapat didasarkan dari jam tenaga kerja, upah
tenaga kerja, jam kerja mesin, kuantitas material, dll.
Output measures
Metode yang paling umum digunakan adalah units-of-delivery method, dimana
persentase penyelesaian didasarkan dari hasil pekerjaan konstruksi yang telah dilakukan,
contoh: konstruksi jembatan sepanjang 500 m. Jika konstruksi diselesaikan sepanjang
100 m, maka persentase penyelesaian adalah 20% (1/5).
2. Cost recovery ( zero-profit ) method
Profit dari kontrak konstruksi akan diakui ketika seluruh cost telah diakui. Selama
periode konstruksi nilai revenue dan cost yang diakui akan sama dengan menghasilkan
profit nol, kecuali untuk tahun terakhir akan mengakui semua profit dari kontrak
konstruksi.
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 20
Akuntansi untuk kontrak konstruksi jangka panjang:
Keterangan Percentage-of-completion Method Cost-recovery (Zero-profit) Method
Pengeluaran biaya
aktual
Construction in Process xxx
Cash, Payables, Materials, etc. xxx
Construction in Process xxx
Cash, Payables, Materials, etc. xxx
Pengiriman tagihan
ke pelanggan
Accounts Receivable xxx
Billings on Construction in Process xxx
Accounts Receivable xxx
Billings on Construction in Process xxx
Pelunasan dari
pelanggan
Cash xxx
Accounts Receivable xxx
Cash xxx
Accounts Receivable xxx
Pengakuan
pendapatan dan
beban setiap periode
Construction Expenses (actual) xxx
Construction in Process (gross profit)*
xxx
Construction in Process (loss)*
xxx
Revenue from Long-Term Contracts xxx
*
optional
Selama periode konstruksi
Construction Expenses (actual) xxx
Revenue from Long-Term Contracts xxx
Tahun terakhir kontrak konstruksi
Construction Expenses (actual) xxx
Construction in Process (gross profit)*
xxx
Revenue from Long-Term Contracts xxx
*
optional
Penyelesaian
kontrak
Billings on Construction in Process xxx
Construction in Process xxx
Billings on Construction in Process xxx
Construction in Process xxx
Besarnya pengakuan pendapatan dengan metode persentase penyelesaian dapat dihitung
sebagai berikut:
To Date
Recognized
in Prior Year
Recognized in
Current Year **
Year 1:
Revenues* xxx xxx
Costs (xxx) (xxx)
Gross Profit (Loss) xxx xxx
Year 2:
Revenues* xxx xxx xxx
Costs (xxx) (xxx) (xxx)
Gross Profit (Loss) xxx xxx xxx
Year 3:
Revenues* xxx xxx xxx
Costs (xxx) (xxx) (xxx)
Gross Profit (Loss) xxx xxx xxx
*(nilai kontrak x persentase penyelesaian)
** (To Date – Recognized in Prior Year)
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 21
Besarnya pengakuan pendapatan dengan zero profit method dapat dihitung sebagai berikut:
To Date
Recognized
in Prior Year
Recognized in
Current Year **
Year 1:
Revenues (cost incurred) xxx xxx
Costs (xxx) (xxx)
Gross Profit (Loss) xxx xxx
Year 2:
Revenues (cost incurred) xxx xxx xxx
Costs (xxx) (xxx) (xxx)
Gross Profit (Loss) xxx xxx xxx
Last Year:
Revenues* xxx xxx xxx
Costs (xxx) (xxx) (xxx)
Gross Profit (Loss) xxx xxx xxx
*(nilai kontrak x 100%)
** (To Date – Recognized in Prior Year)
Long Term Contract Losses
2 jenis kerugian yang dapat terjadi dalam kontrak konstruksi jangka panjang:
1. Loss in the current period on a profitable contract
Terjadi karena adanya perubahan/kenaikan signifikan dalam estimasi total biaya
konstruksi tetapi secara keseluruhan kontrak konstruksi masih menghasilkan profit.
Hanya dicatat jika menggunakan percentage-of-completion method.
2. Loss on an unprofitable contract
Perubahan/kenaikan pada estimasi total biaya konstruksi mengindikasikan terjadinya
kerugian pada kontrak konstruksi secara keseluruhan. Baik percentage-of-completion
method dan cost-recovery method, harus mengakui di periode dimana estimasi kerugian
secara total terjadi.
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 22
C. LATIHAN SOAL
PT KONTRAKTOR INDONESIA memperoleh kontrak untuk membangun sebuah gedung
pabrik yang dimulai pada awal tahun 2019 dan diperkirakan akan selesai pada akhir tahun
2021. Nilai kontrak disepakati sebesar Rp 5.000.000.000 dengan estimasi total biaya
konstruksi untuk kontrak ini sebesar Rp 3.500.000.000. Informasi berkaitan dengan
pekerjaan konstruksi sebagai berikut: (dalam Rp)
Description 2019 2020 2021
Costs incurred during the year 1.050.000.000 1.910.000.000 740.000.000
Estimated cost to completed 2.450.000.000 740.000.000 -
Progress billing during the year 35% 2.000.000.000 ???
Cash collected during the year 1.500.000.000 2.100.000.000 1.400.000.000
Diminta:
Hitunglah pendapatan, biaya, dan laba (rugi) PT KONTRAKTOR INDONESIA dan jurnal
yang diperlukan pada tahun 2019 – 2021 dengan menggunakan Percentage of Completion
Method (Cost to Cost) dan Cost-Recovery (Zero-Profit) Method!
D. TUGAS
Menggunakan informasi pada Latihan Soal (PT KONTRAKTOR INDONESIA), diminta:
Hitunglah pendapatan, biaya, dan laba (rugi) PT KONTRAKTOR INDONESIA dan jurnal
yang diperlukan pada tahun 2019-2021 dengan menggunakan Percentage of Completion
Method (Cost to Cost) dan Cost-Recovery (Zero-Profit) Method jika informasi berkaitan
dengan pekerjaan konstruksi adalah sebagai berikut: (dalam Rp)
Description 2019 2020 2021
Costs incurred to date 1.050.000.000 2.580.000.000 4.000.000.000
Estimated cost to completed 2.450.000.000 1.720.000.000 -
Progress billing during the year 1.500.000.000 ??? 1.250.000.000
Cash collected during the year 1.250.000.000 2.000.000.000 1.750.000.000
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 23
PERCENTAGE OF COMPLETION / COST RECOVERY METHOD
CALCULATION OF PROFIT (LOSS)
20……. 20……. 20…….
Contract Price
Cost to date
Estimated cost to complete
Total Estimated Costs
Estimated Gross Profit (Loss)
% of completion
REVENUE RECOGNIZED IN ………………………………….
To date Prior Years Current Year
20…….
Revenue
Costs
Gross Profit (Loss)
20…….
Revenue
Costs
Gross Profit (Loss)
20…….
Revenue
Costs
Gross Profit (Loss)
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 24
JOURNAL ENTRIES
20……. 20……. 20…….
Construction in Process (CIP)
Material, Cash, etc.
A/R
Billings on CIP
Cash
A/R
Construction Expenses
CIP (Gross Profit)*
CIP (Gross Loss)*
Revenue from LT Contracts
Billings on CIP
CIP
INCOME STATEMENT
20……. 20……. 20……. TOTAL
Revenue from LT Contracts
Construction Expenses
Gross Profit (Loss)
STATEMENT OF FINANCIAL POSITION
20……. 20……. 20…….
CURRENT ASSETS
CIP
Billings on CIP
Costs and recognized profit in excess of billings
CURRENT LIABILITIES
Billings on CIP
CIP
Billings in excess of costs and recognized profit
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 25
MODUL 13
ACCOUNTING FOR LEASES
A. TINJAUAN INSTRUKSIONAL KHUSUS (TIK)
Setelah mempelajari pokok bahasan ini, mahasiswa diharapkan dapat :
1. Memahami jenis-jenis leasing ditinjau dari sisi lessee dan lessor
2. Memahami perlakuan akuntansi untuk setiap jenis leasing.
B. LANDASAN TEORI
1. PIHAK-PIHAK YANG TERLIBAT
a. Lessee sebagai pihak penyewa.
b. Lessor sebagai pihak yang menyewakan.
Kriteria kapitalisasi lease:
1. Lease mentransfer kepemilikan aset pada akhir masa leasing kepada lessee.
2. Dalam perjanjian lease mengandung bargain purchase option.
3. Masa leasing mencakup sebagian besar umur ekonomis aset.
4. Nilai sekarang (present value) dari pembayaran lease minimum (MLP) mencakup
sebagian besar fair value dari aset yang dilease.
5. Aset memiliki sifat khusus, sehingga lessor tidak memiliki alternatif lain di akhir
masa leasing.
Apabila perjanjian leasing memenuhi salah satu dari kriteria yang tertera diatas, maka
perjanjian leasing yang terjadi adalah finance lease. Jika tidak memenuhi salah satu
kriteria diatas maka dicatat sebagai operating lease.
2. HAL-HAL YANG PERLU DIPERHATIKAN DALAM PERJANJIAN LEASING
• Bargain Purchase Option (BPO)
Yaitu hak untuk membeli aset yang disewa pada akhir masa leasing, dihitung nilai
sekarangnya (PV) dengan tingkat diskonto yang sama dengan tingkat diskonto
pembayaran lease minimum (MLP / minimum lease payment).
• Nilai sisa (residu) aktiva yang dilease-kan, dibagi menjadi 2 bagian :
a. Guaranted residual value
Nilai sisa dari aset yang dileasekan dijamin oleh lessee. Apabila pada akhir masa
leasing nilai pasarnya lebih rendah dari nilai sisa, maka lessee harus membayar
sebesar penurunannya. Hal ini untuk melindungi lessor dari kerugian akibat
penurunan nilai pasar aset.
b. Unguaranted residual value
Dari segi pandang lessee, nilai residu yang tidak dijamin sama seperti tidak ada
nilai residu. Bagi lessor, baik Guaranted residual value dan Unguaranted
residual value, nilai residu akan dihitung dalam lease receivable.
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 26
• Suku bunga dalam leasing
Suku bunga implicit adalah suku bunga yang dipakai oleh lessor untuk menghitung
present value dari minimum lease payment.
Suku bunga incremental adalah suku bunga yang dibebankan kepada lessee bila
meminjam uang dari pihak luar.
Apabila lessee mengetahui tingkat suku bunga implicit yang digunakan oleh lessor,
leasing akan menggunakan tingkat bunga yang lebih rendah antara implicit dan
incremental. Bila tidak mengetahui tingkat bunga implicit, lessee menggunakan
tingkat bunga incremental dalam menghitung present value dari minimum lease
payment.
3. AKUNTANSI LEASING
• Dari sudut lessee
Dari sudut lessee, dibagi menjadi 2 jenis leasing, yaitu:
a. Operating lease
b. Finance lease
Depresiasi aset yang dilease-kan:
Pihak lessee, setiap akhir tahun akan mendepresiasikan aset yang disewanya (jika
dicatat sebagai finance lease) berdasarkan masa manfaat aset apabila memenuhi
syarat 1 atau 2 di atas. Selain itu menggunakan masa leasing.
• Dari sudut lessor
a) Operating lease (lease operasi)
b) Finance lease (lease modal), terdiri dari :
1. Direct financing lease, dimana lessor hanya bertindak sebagai pihak yang
meminjamkan dana kepada lessee.
2. Sales type lease, lessor selain bertindak sebagai pihak yang memberi
pinjaman dana, juga bertindak selaku dealer aktiva yang dileasekan.
Sales and lease back, lessee menjual aset-nya karena membutuhkan dana, lalu me-lease
kembali karena memerlukan aset tersebut.
4. CARA MENGHITUNG PV LEASING
a. PV dari total cicilan
✓ Jika pembayaran dilakukan setiap awal tahun:
1
1 - -------------
PV = Annual Payment x (1 + i)n-1 + 1
i
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 27
✓ Jika pembayaran pertama dilakukan di akhir tahun :
1
1 - ----------
PV – Annual Payment= Annual Payment x (1 + i )n
i
b. Cara mencari PV nilai residu / nilai opsi:
1
PV nilai residu/opsi = Nilai residu / opsi x ---------
(1 + i )n
Keterangan:
n = Masa leasing
i = Tingkat suku bunga yang digunakan dalam leasing (incremental/implicit)
Tabel Pembayaran Lease (dibuat oleh lessee)
Date
Annual Lease
Payment
( A )
Interest on Lease
Liability
(B) = D x %
Reduction of
Lease Liability
(C) = A-B
Lease
Liability
(D) = D - C
01/01/… - - - xxx
01/01/… xxx - xxx xxx
31/12/… xxx xxx xxx xxx
Dst…
Tabel Penerimaan Lease (dibuat oleh lessor)
Date
Annual Lease
Payment
( A )
Interest on Lease
Receivable
(B) = D x %
Recovery of
Lease Receivable
(C) = A-B
Lease
Receivable
(D) = D - C
01/01/… - - - xxx
01/01/… xxx - xxx xxx
31/12/… xxx xxx xxx xxx
Dst…
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 28
C. LATIHAN SOAL
Soal 1
XYZ Co. melakukan kontrak lease atas 2 buah Mesin produksi dari ABC Co. yang dimulai
pada tanggal 5 Januari 2017 selama 4 tahun. XYZ Co. diberikan hak untuk menggunakan
mesin tersebut dengan melakukan pembayaran sewa setiap tanggal 5 Januari (pembayaran
dimuka).
Informasi dari kontrak lease antara ABC Co. dan XYZ Co.:
1. Besarnya pembayaran sewa lease untuk 1 mesin sebesar $7.500 per tahun.
2. Masa manfaat dari mesin adalah 4 tahun dengan estimasi total nilai sisa sebesar
$3.000.
3. Implicit interest rate sebesar 5%
4. Incremental interest rate sebesar 6%.
5. XYZ Co. bersedia menjamin nilai sisa dengan total expected residual value sebesar
$2.500.
6. ABC Co. membukukan transaksi lease sebagai Finance Lease.
Diminta:
1. Hitunglah nilai kontrak lease yang akan dikapitalisasi ABC Co. dan XYZ Co.!
2. Buatlah tabel amortisasi lease untuk ABC Co. dan XYZ Co.!
3. Buatlah jurnal ABC Co. dan XYZ Co. untuk tahun 2017-2018!
4. Buatlah jurnal ABC Co. dan XYZ Co. diakhir kontrak lease 5 Januari 2021!
Soal 2
Menggunakan Latihan Soal 1 dengan kondisi XYZ Co. bersedia menjamin nilai sisa dengan
total expected residual value sebesar $3.000.
D. TUGAS
Menggunakan Latihan Soal 1, buatlah jurnal ABC Co. dan XYZ Co. selama kontrak lease
jika diketahui:
1. Besarnya pembayaran sewa lease untuk 1 mesin sebesar $9.000 per tahun.
2. Total harga pokok mesin bagi ABC Co. sebesar $50.000.
3. XYZ Co. bersedia menjamin nilai sisa sebesar $7.200 dengan expected residual value
sebesar $6.000.
4. ABC Co. membukukan transaksi lease sebagai Sales-type Lease.
5. Informasi yang lain sama dengan Latihan Soal 1.
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 29
LESSEE COMPUTATION
PV of Lease Payment
PV of Expected Payment
Lease Amortization Schedule
Date Description
Annual Lease
Payment Plus RV
Interest on
Lease
Liability
Reduction of
Lease
Liability
Lease Liability
LESSOR COMPUTATION
PV of Lease Payment
PV of GRV
Lease Amortization Schedule
Date Description
Annual Lease
Payment Plus RV
Interest on
Lease
Receivable
Recovery of
Lease
Receivable
Lease Receivable
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 30
LESSEE LESSOR
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 31
LESSEE LESSOR
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 32
MODUL 14
ACCOUNTING CHANGES AND ERROR ANALYSIS
A. TINJAUAN INSTRUKSIONAL KHUSUS (TIK)
Setelah mempelajari pokok bahasan ini, mahasiswa diharapkan dapat :
1. Memahami jenis-jenis perubahan akuntansi dan perlakuan akuntansinya
2. Memahami tipe-tipe kesalahan dan perlakuan akuntansinya
B. LANDASAN TEORI
1. ACCOUNTING CHANGES
a. Perubahan prinsip akuntansi
IFRS mengharuskan menggunakan retrospective approach. Financial statement
yang telah diterbitkan sebelumnya disusun ulang seolah olah kebijakan yang baru
telah digunakan. Pengaruh kumulatif dari perubahan tersebut dilaporkan sebagai
penyesuaian atas saldo awal R/E dari tahun pertama kali disajikannya laporan
keuangan. Contoh: perubahan metode penilaian persediaan (Average menjadi
FIFO), perubahan metode penyusutan.
b. Perubahan estimasi akuntansi
Perusahaan melaporkan secara prospektif perubahan dalam estimasi akuntansi.
Contoh: perubahan estimasi piutang tak tertagih, masa manfaat aktiva, kewajiban
garansi, dll.
2. ERROR ANALYSIS
Perusahaan memperlakukan kesalahan yang terjadi di periode sebelumnya sebagai
penyesuaian terhadap saldo awal R/E dalam periode berjalan. Tipe kesalahan yang
terjadi:
a. Kesalahan yang terbatas pada perkiraan laporan posisi keuangan.
Contoh: mendebit accounts receivable menjadi notes receivable. Bila ditemukan
pada periode kesalahan, langsung dikoreksi di periode tersebut. Bila ditemukan pada
periode berikutnya, koreksi dibuat saat itu juga dan laporan posisi keuangan disusun
kembali.
b. Kesalahan yang terbatas pada perkiraan laba rugi.
Contoh: mendebit office salaries expense menjadi store salaries expense. Kesalahan
harus diperbaiki saat ditemukan dan menyusun kembali laporan laba rugi.
c. Kesalahan yang mempengaruhi perkiraan laporan posisi keuangan dan laba rugi.
1. Kesalahan pada laba rugi yang apabila tidak ditemukan, maka secara otomatis
saling menutupi dalam periode fiskal berikutnya (counterbalancing errors).
2. Kesalahan pada laba rugi yang apabila tidak ditemukan, maka tidak secara
otomatis akan ditutup dalam periode fiskal berikutnya (non counterbalancing
errors)
JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022
© 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara
Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 33
C. LATIHAN SOAL
Berikut kesalahan dalam pembukuan GOLD Co yang ditemukan pada tahun 2021 sebelum
tutup buku :
1. Persediaan akhir tahun 2020 dicatat terlalu rendah sebesar $ 20,000.
2. Perusahaan tidak melakukan jurnal penyesuaian untuk gaji terhutang tahun 2019
sebesar $ 23,000 dan tahun 2020 sebesar $ 18,000. Bagian akuntansi membukukan
dengan mendebit salaries expense pada saat gaji tersebut dibayarkan.
3. Penjualan tahun 2019 sebesar $ 120,000 dicatat sebagai penjualan tahun 2020 (sistem
periodik)
4. Tanggal 30 Desember 2020 diterima uang sewa Gedung sebesar $ 30,000 untuk periode
sewa 1 Januari 2021 – 31 Desember 2022. Bagian akuntansi mencatat sebagai
pendapatan sewa pada saat menerima uang dan tidak membuat jurnal penyesuaian pada
akhir tahun 2020.
5. Perusahaan membayar iklan untuk 2 tahun pada tanggal 1 Januari 2020 sebesar $
20,000 dicatat sebagai advertising expense pada saat bayar. Bagian akuntansi tidak
membuat jurnal penyesuaian apapun di akhir tahun 2020.
6. Pembelian tahun 2019 sebesar $ 5,000 dicatat sebagai pembelian tahun 2020.
7. Perusahaan membeli mesin pada tanggal 2 April 2020 sebesar $ 200,000. Masa manfaat
5 tahun. Metode penyusutan garis lurus. Perusahaan belum melakukan penyusutan atas
mesin tersebut sejak pembelian mesin.
8. Perusahaan menerbitkan wesel bayar tanggal 1 Desember 2020 sebesar $ 50,000, 8 %,
3 bulan. Perusahan belum mencatat bunga pada tanggal 31 Desember 2020
Diminta:
1. Buatlah jurnal koreksi yang diperlukan GOLD Co. untuk tahun 2021!
2. Hitunglah laba bersih sebelum pajak GOLD Co. yang seharusnya untuk tahun 2019 dan
2020 jika GOLD Co. melaporkan laba bersih sebelum pajak untuk kedua tahun tersebut
masing-masing sebesar $ 425.155 dan $ 520.580.

More Related Content

Similar to Akuntansi Keuangan Menengah UAS.pdf

26. LAP EVALUASI TINDAK LANJUT AUDIT RENOP UIM 2022.docx
26. LAP EVALUASI  TINDAK LANJUT AUDIT RENOP UIM 2022.docx26. LAP EVALUASI  TINDAK LANJUT AUDIT RENOP UIM 2022.docx
26. LAP EVALUASI TINDAK LANJUT AUDIT RENOP UIM 2022.docx
nairaazkia89
 
ANALISIS KINERJA LIKUIDITAS DAN SOLVABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN KREDITUR DALA...
ANALISIS KINERJA LIKUIDITAS DAN SOLVABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN KREDITUR DALA...ANALISIS KINERJA LIKUIDITAS DAN SOLVABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN KREDITUR DALA...
ANALISIS KINERJA LIKUIDITAS DAN SOLVABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN KREDITUR DALA...
Uofa_Unsada
 
MODUL 1 AKUNTANSI LEMBAGA.docx
MODUL 1 AKUNTANSI LEMBAGA.docxMODUL 1 AKUNTANSI LEMBAGA.docx
MODUL 1 AKUNTANSI LEMBAGA.docx
reni704511
 
Makalah 2 desy riwayana 11150501
Makalah 2 desy riwayana 11150501Makalah 2 desy riwayana 11150501
Makalah 2 desy riwayana 11150501
desyriwayana
 
Pedoman Lap Skripsi STMIK Nusa Mandiri Jakarta Periode I 2021.pdf
Pedoman Lap Skripsi STMIK Nusa Mandiri Jakarta Periode I 2021.pdfPedoman Lap Skripsi STMIK Nusa Mandiri Jakarta Periode I 2021.pdf
Pedoman Lap Skripsi STMIK Nusa Mandiri Jakarta Periode I 2021.pdf
Bachtiar Yanuari
 
Tugas makalah 2_(evaluasi_kinerja_&amp;_kompenasi_)[1]
Tugas makalah 2_(evaluasi_kinerja_&amp;_kompenasi_)[1]Tugas makalah 2_(evaluasi_kinerja_&amp;_kompenasi_)[1]
Tugas makalah 2_(evaluasi_kinerja_&amp;_kompenasi_)[1]
anis kurniawan
 
Panduan Program Akselerasi KPT 2023.pdf
Panduan Program Akselerasi KPT 2023.pdfPanduan Program Akselerasi KPT 2023.pdf
Panduan Program Akselerasi KPT 2023.pdf
rosdiana69
 
Panduan Laporan Kkp Dan Praktikum Terpadu
Panduan Laporan Kkp Dan Praktikum TerpaduPanduan Laporan Kkp Dan Praktikum Terpadu
Panduan Laporan Kkp Dan Praktikum Terpadu
Gaviii prasethia
 
Kontrak Perkuliahan Matematika Ekonomi.pptx
Kontrak Perkuliahan Matematika Ekonomi.pptxKontrak Perkuliahan Matematika Ekonomi.pptx
Kontrak Perkuliahan Matematika Ekonomi.pptx
DENDYETAMIRLANA
 
Makalah uas-nengjuati-11150228
Makalah uas-nengjuati-11150228Makalah uas-nengjuati-11150228
Makalah uas-nengjuati-11150228
NengJuati
 
Tugas makalah uas sri wahyuni
Tugas makalah uas sri wahyuniTugas makalah uas sri wahyuni
Tugas makalah uas sri wahyuni
SriWahyuni489
 
BUKU PEDOMAN PKL 2021.docx
BUKU PEDOMAN PKL 2021.docxBUKU PEDOMAN PKL 2021.docx
BUKU PEDOMAN PKL 2021.docx
PutraDelau
 
RPS Akuntansi Keuangan I.pdf
RPS Akuntansi Keuangan I.pdfRPS Akuntansi Keuangan I.pdf
RPS Akuntansi Keuangan I.pdf
JuneksonArielMangall
 
Makalah 2
Makalah 2 Makalah 2
Makalah 2
Rosniawati
 
Silabus pengantar akuntansi 2
Silabus pengantar akuntansi 2Silabus pengantar akuntansi 2
Silabus pengantar akuntansi 2
meutiaaz
 
Manajemen keuangan doni wijaya 11011700479 (uas)
Manajemen keuangan doni wijaya 11011700479 (uas)Manajemen keuangan doni wijaya 11011700479 (uas)
Manajemen keuangan doni wijaya 11011700479 (uas)
doni wijaya
 
MAKALAH II MANAJEMEN KEUANGAN - SITI MURSADAH
MAKALAH II MANAJEMEN KEUANGAN - SITI MURSADAHMAKALAH II MANAJEMEN KEUANGAN - SITI MURSADAH
MAKALAH II MANAJEMEN KEUANGAN - SITI MURSADAH
SitiMursadahh
 
Pa sade1013 julai jj201 abd rahman
Pa sade1013    julai jj201 abd rahmanPa sade1013    julai jj201 abd rahman
Pa sade1013 julai jj201 abd rahman
Datuk Mansor
 
Akreditasi smk instrmn assesor
Akreditasi smk instrmn assesorAkreditasi smk instrmn assesor
Akreditasi smk instrmn assesor
Eko Supriyadi
 
Laporan pkl gita monica syaufina 8335164038_s1 akuntansi
Laporan pkl gita monica syaufina 8335164038_s1 akuntansiLaporan pkl gita monica syaufina 8335164038_s1 akuntansi
Laporan pkl gita monica syaufina 8335164038_s1 akuntansi
yudiansyah sukmana
 

Similar to Akuntansi Keuangan Menengah UAS.pdf (20)

26. LAP EVALUASI TINDAK LANJUT AUDIT RENOP UIM 2022.docx
26. LAP EVALUASI  TINDAK LANJUT AUDIT RENOP UIM 2022.docx26. LAP EVALUASI  TINDAK LANJUT AUDIT RENOP UIM 2022.docx
26. LAP EVALUASI TINDAK LANJUT AUDIT RENOP UIM 2022.docx
 
ANALISIS KINERJA LIKUIDITAS DAN SOLVABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN KREDITUR DALA...
ANALISIS KINERJA LIKUIDITAS DAN SOLVABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN KREDITUR DALA...ANALISIS KINERJA LIKUIDITAS DAN SOLVABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN KREDITUR DALA...
ANALISIS KINERJA LIKUIDITAS DAN SOLVABILITAS TERHADAP KEPUTUSAN KREDITUR DALA...
 
MODUL 1 AKUNTANSI LEMBAGA.docx
MODUL 1 AKUNTANSI LEMBAGA.docxMODUL 1 AKUNTANSI LEMBAGA.docx
MODUL 1 AKUNTANSI LEMBAGA.docx
 
Makalah 2 desy riwayana 11150501
Makalah 2 desy riwayana 11150501Makalah 2 desy riwayana 11150501
Makalah 2 desy riwayana 11150501
 
Pedoman Lap Skripsi STMIK Nusa Mandiri Jakarta Periode I 2021.pdf
Pedoman Lap Skripsi STMIK Nusa Mandiri Jakarta Periode I 2021.pdfPedoman Lap Skripsi STMIK Nusa Mandiri Jakarta Periode I 2021.pdf
Pedoman Lap Skripsi STMIK Nusa Mandiri Jakarta Periode I 2021.pdf
 
Tugas makalah 2_(evaluasi_kinerja_&amp;_kompenasi_)[1]
Tugas makalah 2_(evaluasi_kinerja_&amp;_kompenasi_)[1]Tugas makalah 2_(evaluasi_kinerja_&amp;_kompenasi_)[1]
Tugas makalah 2_(evaluasi_kinerja_&amp;_kompenasi_)[1]
 
Panduan Program Akselerasi KPT 2023.pdf
Panduan Program Akselerasi KPT 2023.pdfPanduan Program Akselerasi KPT 2023.pdf
Panduan Program Akselerasi KPT 2023.pdf
 
Panduan Laporan Kkp Dan Praktikum Terpadu
Panduan Laporan Kkp Dan Praktikum TerpaduPanduan Laporan Kkp Dan Praktikum Terpadu
Panduan Laporan Kkp Dan Praktikum Terpadu
 
Kontrak Perkuliahan Matematika Ekonomi.pptx
Kontrak Perkuliahan Matematika Ekonomi.pptxKontrak Perkuliahan Matematika Ekonomi.pptx
Kontrak Perkuliahan Matematika Ekonomi.pptx
 
Makalah uas-nengjuati-11150228
Makalah uas-nengjuati-11150228Makalah uas-nengjuati-11150228
Makalah uas-nengjuati-11150228
 
Tugas makalah uas sri wahyuni
Tugas makalah uas sri wahyuniTugas makalah uas sri wahyuni
Tugas makalah uas sri wahyuni
 
BUKU PEDOMAN PKL 2021.docx
BUKU PEDOMAN PKL 2021.docxBUKU PEDOMAN PKL 2021.docx
BUKU PEDOMAN PKL 2021.docx
 
RPS Akuntansi Keuangan I.pdf
RPS Akuntansi Keuangan I.pdfRPS Akuntansi Keuangan I.pdf
RPS Akuntansi Keuangan I.pdf
 
Makalah 2
Makalah 2 Makalah 2
Makalah 2
 
Silabus pengantar akuntansi 2
Silabus pengantar akuntansi 2Silabus pengantar akuntansi 2
Silabus pengantar akuntansi 2
 
Manajemen keuangan doni wijaya 11011700479 (uas)
Manajemen keuangan doni wijaya 11011700479 (uas)Manajemen keuangan doni wijaya 11011700479 (uas)
Manajemen keuangan doni wijaya 11011700479 (uas)
 
MAKALAH II MANAJEMEN KEUANGAN - SITI MURSADAH
MAKALAH II MANAJEMEN KEUANGAN - SITI MURSADAHMAKALAH II MANAJEMEN KEUANGAN - SITI MURSADAH
MAKALAH II MANAJEMEN KEUANGAN - SITI MURSADAH
 
Pa sade1013 julai jj201 abd rahman
Pa sade1013    julai jj201 abd rahmanPa sade1013    julai jj201 abd rahman
Pa sade1013 julai jj201 abd rahman
 
Akreditasi smk instrmn assesor
Akreditasi smk instrmn assesorAkreditasi smk instrmn assesor
Akreditasi smk instrmn assesor
 
Laporan pkl gita monica syaufina 8335164038_s1 akuntansi
Laporan pkl gita monica syaufina 8335164038_s1 akuntansiLaporan pkl gita monica syaufina 8335164038_s1 akuntansi
Laporan pkl gita monica syaufina 8335164038_s1 akuntansi
 

Recently uploaded

MODERN!!! WA 0821 7001 0763 (ALUMINOS) Pintu Kaca Aluminium di Buleleng.pptx
MODERN!!! WA 0821 7001 0763 (ALUMINOS) Pintu Kaca Aluminium di Buleleng.pptxMODERN!!! WA 0821 7001 0763 (ALUMINOS) Pintu Kaca Aluminium di Buleleng.pptx
MODERN!!! WA 0821 7001 0763 (ALUMINOS) Pintu Kaca Aluminium di Buleleng.pptx
FORTRESS
 
ATP & CP PPKn KELAS 5 (WEBSITEEDUKASI.COM) (1).docx
ATP & CP PPKn KELAS 5 (WEBSITEEDUKASI.COM) (1).docxATP & CP PPKn KELAS 5 (WEBSITEEDUKASI.COM) (1).docx
ATP & CP PPKn KELAS 5 (WEBSITEEDUKASI.COM) (1).docx
inekesarupy62
 
BUKU ADMINISTRASI GURU KELAS SD 2024 /2025
BUKU ADMINISTRASI GURU KELAS SD 2024 /2025BUKU ADMINISTRASI GURU KELAS SD 2024 /2025
BUKU ADMINISTRASI GURU KELAS SD 2024 /2025
Redis Manik
 
sertifikat pembelajaran merdeka mengajar.pdf
sertifikat pembelajaran merdeka mengajar.pdfsertifikat pembelajaran merdeka mengajar.pdf
sertifikat pembelajaran merdeka mengajar.pdf
lilis056
 
Modul 2.1.a.4 Refleksi Eksplorasi Konsep.pdf.pptxModul 2.1.a.4 Refleksi Ekspl...
Modul 2.1.a.4 Refleksi Eksplorasi Konsep.pdf.pptxModul 2.1.a.4 Refleksi Ekspl...Modul 2.1.a.4 Refleksi Eksplorasi Konsep.pdf.pptxModul 2.1.a.4 Refleksi Ekspl...
Modul 2.1.a.4 Refleksi Eksplorasi Konsep.pdf.pptxModul 2.1.a.4 Refleksi Ekspl...
YoseSuprapman3
 
UNIKBET : Bandar Slot Pragmatic Play Ada Deposit Via Bank Aceh Syariah Resmi ...
UNIKBET : Bandar Slot Pragmatic Play Ada Deposit Via Bank Aceh Syariah Resmi ...UNIKBET : Bandar Slot Pragmatic Play Ada Deposit Via Bank Aceh Syariah Resmi ...
UNIKBET : Bandar Slot Pragmatic Play Ada Deposit Via Bank Aceh Syariah Resmi ...
unikbetslotbankmaybank
 
PPT HARMONISASI AKUNTANSI INTERNASIONAL.pptx
PPT HARMONISASI AKUNTANSI INTERNASIONAL.pptxPPT HARMONISASI AKUNTANSI INTERNASIONAL.pptx
PPT HARMONISASI AKUNTANSI INTERNASIONAL.pptx
IsmiAis2
 
Pertemuan 7_Penetapan Produk Unggul dan Manajemen Inovasi.pdf
Pertemuan 7_Penetapan Produk Unggul dan Manajemen Inovasi.pdfPertemuan 7_Penetapan Produk Unggul dan Manajemen Inovasi.pdf
Pertemuan 7_Penetapan Produk Unggul dan Manajemen Inovasi.pdf
classroomastitiani
 
MAKALAH Komunikasi bisnis fakultas ekonomi
MAKALAH Komunikasi bisnis fakultas ekonomiMAKALAH Komunikasi bisnis fakultas ekonomi
MAKALAH Komunikasi bisnis fakultas ekonomi
FasyaAmeliaSiregar
 
PAPARAN JATIM CM SURABAYA PROVINSI JAWA TIMUR
PAPARAN JATIM CM SURABAYA PROVINSI JAWA TIMURPAPARAN JATIM CM SURABAYA PROVINSI JAWA TIMUR
PAPARAN JATIM CM SURABAYA PROVINSI JAWA TIMUR
jhanchoek885
 
0851 5645 4808 Info Lowongan PKL Jurusan TKJ Temanggung, Info Persyaratan PKL...
0851 5645 4808 Info Lowongan PKL Jurusan TKJ Temanggung, Info Persyaratan PKL...0851 5645 4808 Info Lowongan PKL Jurusan TKJ Temanggung, Info Persyaratan PKL...
0851 5645 4808 Info Lowongan PKL Jurusan TKJ Temanggung, Info Persyaratan PKL...
perusahaan704
 

Recently uploaded (11)

MODERN!!! WA 0821 7001 0763 (ALUMINOS) Pintu Kaca Aluminium di Buleleng.pptx
MODERN!!! WA 0821 7001 0763 (ALUMINOS) Pintu Kaca Aluminium di Buleleng.pptxMODERN!!! WA 0821 7001 0763 (ALUMINOS) Pintu Kaca Aluminium di Buleleng.pptx
MODERN!!! WA 0821 7001 0763 (ALUMINOS) Pintu Kaca Aluminium di Buleleng.pptx
 
ATP & CP PPKn KELAS 5 (WEBSITEEDUKASI.COM) (1).docx
ATP & CP PPKn KELAS 5 (WEBSITEEDUKASI.COM) (1).docxATP & CP PPKn KELAS 5 (WEBSITEEDUKASI.COM) (1).docx
ATP & CP PPKn KELAS 5 (WEBSITEEDUKASI.COM) (1).docx
 
BUKU ADMINISTRASI GURU KELAS SD 2024 /2025
BUKU ADMINISTRASI GURU KELAS SD 2024 /2025BUKU ADMINISTRASI GURU KELAS SD 2024 /2025
BUKU ADMINISTRASI GURU KELAS SD 2024 /2025
 
sertifikat pembelajaran merdeka mengajar.pdf
sertifikat pembelajaran merdeka mengajar.pdfsertifikat pembelajaran merdeka mengajar.pdf
sertifikat pembelajaran merdeka mengajar.pdf
 
Modul 2.1.a.4 Refleksi Eksplorasi Konsep.pdf.pptxModul 2.1.a.4 Refleksi Ekspl...
Modul 2.1.a.4 Refleksi Eksplorasi Konsep.pdf.pptxModul 2.1.a.4 Refleksi Ekspl...Modul 2.1.a.4 Refleksi Eksplorasi Konsep.pdf.pptxModul 2.1.a.4 Refleksi Ekspl...
Modul 2.1.a.4 Refleksi Eksplorasi Konsep.pdf.pptxModul 2.1.a.4 Refleksi Ekspl...
 
UNIKBET : Bandar Slot Pragmatic Play Ada Deposit Via Bank Aceh Syariah Resmi ...
UNIKBET : Bandar Slot Pragmatic Play Ada Deposit Via Bank Aceh Syariah Resmi ...UNIKBET : Bandar Slot Pragmatic Play Ada Deposit Via Bank Aceh Syariah Resmi ...
UNIKBET : Bandar Slot Pragmatic Play Ada Deposit Via Bank Aceh Syariah Resmi ...
 
PPT HARMONISASI AKUNTANSI INTERNASIONAL.pptx
PPT HARMONISASI AKUNTANSI INTERNASIONAL.pptxPPT HARMONISASI AKUNTANSI INTERNASIONAL.pptx
PPT HARMONISASI AKUNTANSI INTERNASIONAL.pptx
 
Pertemuan 7_Penetapan Produk Unggul dan Manajemen Inovasi.pdf
Pertemuan 7_Penetapan Produk Unggul dan Manajemen Inovasi.pdfPertemuan 7_Penetapan Produk Unggul dan Manajemen Inovasi.pdf
Pertemuan 7_Penetapan Produk Unggul dan Manajemen Inovasi.pdf
 
MAKALAH Komunikasi bisnis fakultas ekonomi
MAKALAH Komunikasi bisnis fakultas ekonomiMAKALAH Komunikasi bisnis fakultas ekonomi
MAKALAH Komunikasi bisnis fakultas ekonomi
 
PAPARAN JATIM CM SURABAYA PROVINSI JAWA TIMUR
PAPARAN JATIM CM SURABAYA PROVINSI JAWA TIMURPAPARAN JATIM CM SURABAYA PROVINSI JAWA TIMUR
PAPARAN JATIM CM SURABAYA PROVINSI JAWA TIMUR
 
0851 5645 4808 Info Lowongan PKL Jurusan TKJ Temanggung, Info Persyaratan PKL...
0851 5645 4808 Info Lowongan PKL Jurusan TKJ Temanggung, Info Persyaratan PKL...0851 5645 4808 Info Lowongan PKL Jurusan TKJ Temanggung, Info Persyaratan PKL...
0851 5645 4808 Info Lowongan PKL Jurusan TKJ Temanggung, Info Persyaratan PKL...
 

Akuntansi Keuangan Menengah UAS.pdf

  • 1. MODUL LABORATORIUM AKUNTANSI KEUANGAN MENENGAH EDISI 3 JILID 2 Penyusun Henny Wirianata, SE, M.Si, Ak, CA, CSRS Merry Susanti, SE, M.Si, Ak, CA Sufiyati, SE, M.Si, Ak, CA LABORATORIUM AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA JAKARTA FEBRUARI 2022
  • 2. MODUL LABORATORIUM EDISI 3 JILID 2 NAMA : _____________________ NIM : _____________________ KELAS : _____________________ PENGAJAR : _____________________ Penyusun Henny Wirianata, SE, M.Si, Ak, CA, CSRS Merry Susanti, SE, M.Si, Ak, CA Sufiyati, SE, M.Si, Ak, CA Kontributor Seluruh Pengajar Lab. Akuntansi Keuangan Menengah Fakultas Ekonomi - Universitas Tarumanagara Jakarta Penerbit Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi – Universitas Tarumanagara Jl. Tanjung Duren Utara No. 1 Jakarta 11470
  • 3. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman i KATA PENGANTAR Puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan atas berkat dan karunia-Nya sehingga kami dapat menyelesaikan “Modul Laboratorium Akuntansi Keuangan Menengah“. Modul ini merupakan gabungan dan pembaruan dari Modul Laboratorium Akuntansi Keuangan Menengah I dan II sesuai dengan Kurikulum Kampus Merdeka. Modul ini merupakan Modul Laboratorium Akuntansi Keuangan Menengah Edisi 3 Jilid 2 mencakup materi perkuliahan dan soal-soal latihan yang dipergunakan untuk perkuliahan setelah Ujian Tengah Semester pada Laboratorium Akuntansi Keuangan Menengah di semester genap 2021/2022. Pada kesempatan ini, kami juga ingin mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat baik secara langsung maupun tidak langsung dalam penyusunan modul ini. Kami ucapkan banyak terima kasih kepada seluruh pengajar Laboratorium Akuntansi Keuangan Menengah atas kontribusi soal-soal dan ide-ide yang menarik sehingga modul ini dapat diselesaikan dengan baik. Kami juga mengharapkan masukan, saran, dan kritik yang bersifat membangun demi peningkatan kualitas modul ini pada edisi-edisi berikutnya. Akhir kata, kami mohon maaf jika sekiranya masih terdapat kesalahan dalam modul ini dan kiranya modul ini dapat berguna untuk proses perkuliahan Laboratorium Akuntansi Keuangan Menengah. Februari 2022 Tim Penyusun
  • 4. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman ii DAFTAR ISI KATA PENGANTAR ............................................................................. i DAFTAR ISI ......................................................................................... ii PENDAHULUAN ................................................................................ iii Modul 8 Non – Current Liabilities ......................................................1 Modul 9 Equity & Dilutive Securities...................................................5 Modul 10 Dilutive Securities & Earnings Per Share .............................. 11 Modul 11 Investment (Debt and Equity Securities) ..............................15 Modul 12 Revenue Recognition ..........................................................19 Modul 13 Accounting for Leases........................................................ 25 Modul 14 Accounting Changes and Error Analysis ............................. 32
  • 5. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman iii PENDAHULUAN A. Deskripsi dan Materi Mata kuliah ini merupakan bagian dari mata kuliah Akuntansi Keuangan, yang membantu mahasiswa dalam mengerjakan soal-soal hitungan. Dengan demikian dapat dikatakan kegiatan Laboratorium merupakan kegiatan praktis dari mata kuliah Akuntansi Keuangan Menengah, sehingga kegunaannya tidak dapat dipisahkan. Melalui Laboratorium Akuntansi Keuangan Menengah, mahasiswa akan lebih banyak melakukan kegiatan seperti latihan soal maupun tugas mandiri yang merupakan pedalaman dari materi yang telah didapat pada minggu sebelumnya dalam mata kuliah Akuntansi Keuangan Menengah. B. Tujuan Instruksional Umum (TIU) Setelah mengikuti kuliah Laboratorium Akuntansi Keuangan Menengah pada Jilid 2, mahasiswa diharapkan dapat memahami: a. Non – Current Liabilities b. Equity & Dilutive Securities c. Dilutive Securities & Earnings Per Share d. Investment (Debt and Equity Securities) e. Revenue Recognition f. Accounting for Leases g. Accounting Changes and Error Analysis C. Kegiatan Belajar Kegiatan perkuliahan dilakukan dalam berbagai bentuk untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa aktif terlibat dalam proses pembelajaran. 1. Membaca bacaan yang relevan sebelum perkuliahan dimulai. Teori dan soal-soal yang ada dalam modul ini hanya sebagian dari materi yang diajarkan di mata kuliah teori. 2. Presentasi dari pengajar tentang berbagai konsep dan permasalahan yang berkaitan dengan pokok bahasan. 3. Latihan, mahasiswa diwajibkan untuk mengerjakan seluruh latihan yang terdapat di dalam modul baik mandiri maupun berkelompok sesuai dengan petunjuk pengajar. Mahasiswa diwajibkan membawa kalkulator pada setiap kali perkuliahan. 4. Tugas, mahasiswa diwajibkan untuk mengerjakan tugas mandiri di rumah. Bentuk tugas dapat berupa latihan sesuai pokok bahasan atau bentuk lainnya sesuai instruksi pengajar. Tugas wajib dibuat dan dikumpulkan pada pertemuan berikutnya dan tidak ada susulan. 5. Ujian, dimaksudkan untuk mengukur kemampuan mahasiswa menerapkan berbagai konsep yang dibahas atau untuk memperdalam pemahaman tentang
  • 6. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman iv suatu konsep tertentu. Soal-soal yang ada dalam modul ini belum memenuhi semua variasi soal dan materi perkuliahan karena terbatasnya tatap muka (soal ujian tidak harus sama variasinya dengan soal dalam modul ini). Mahasiswa diharapkan dapat membaca buku referensi dan mencoba mengerjakan soal-soal di buku referensi sehingga didapatkan jenis soal yang lebih bervariatif. D. Buku Referensi Kieso, Donald.E; Jerry J. Weygandt; Terry D. Warfield (2020), Intermediate Accounting IFRS Edition, 4th ed., John Wiley & Sons E. Evaluasi Hasil belajar mahasiswa akan dievaluasi dari jumlah kehadiran, partisipasi di kelas, tugas mandiri, ujian tengah semester, dan ujian akhir semester. Besarnya persentase nilai Lab. Akuntansi Keuangan Menengah terhadap nilai akhir mata kuliah Akuntansi Keuangan Menengah adalah 20%. Bobot masing-masing komponen penilaian adalah sebagai berikut: Partisipasi di kelas dan tugas mandiri : 40% Ujian Tengah Semester (UTS) : 30% Ujian Akhir Semester (UAS) : 30% Hasil penilaian akhir mata kuliah Lab. (20%) akan digabung dengan hasil penilaian akhir mata kuliah teori (80%), dan hasil penjumlahan keduanya akan menghasilkan nilai komprehensif. F. Satuan Acara Perkuliahan (SAP) SAP untuk Lab. Akuntansi Keuangan Menengah pada Jilid 2 adalah sebagai berikut: Tatap Muka Modul Materi 8 8 Non – Current Liabilities 9 9 Equity & Dilutive Securities 10 10 Dilutive Securities & Earnings Per Share 11 11 Investment (Debt and Equity Securities) 12 12 Revenue Recognition 13 13 Accounting for Leases 14 14 Accounting Changes and Error Analysis Ujian Akhir Semester (UAS)
  • 7. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 1 MODUL 8 NON-CURRENT LIABILITIES A. TUJUAN INSTRUKSIONAL KHUSUS (TIK) Setelah mempelajari pokok bahasan ini, mahasiswa diharapkan dapat : 1. Memahami penilaian dan akuntansi untuk obligasi dari sejak penerbitan sampai dengan jatuh tempo. 2. Memahami akuntansi untuk penghentian non current liabilities (Bonds Payable) sebelum jatuh tempo. B. LANDASAN TEORI 1. Penilaian Obligasi Tingkat bunga dalam transaksi Obligasi: Contract rate / stated rate (e) • Tingkat suku bunga yang tertera pada surat/sertifikat obligasi. • Merupakan tingkat bunga yang dibayarkan kepada pembeli obligasi. Market rate / effective yield (i) • Tingkat suku bunga pasar yang digunakan untuk menghitung present value dari obligasi. • Merupakan tingkat bunga yang diakui sebagai beban bunga oleh penerbit obligasi. Dimana apabila terjadi kondisi : Contract rate = Market rate = Bonds issued at par Contract rate > Market rate = Bonds issued at premium Contract rate < Market rate = Bonds issued at discount Premium atau discount diamortisasi sampai saat jatuh tempo obligasi dengan menggunakan Effective-Interest Method. Rumus menghitung Present Value Obligasi:
  • 8. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 2 Present Value of Principal (Maturity Value): = Maturity Value x = XXX Present Value of Interest Payment: = Interest Payment x = XXX . Total Present Value of Bonds = XXX Maturity Value of Bonds = XXX . Discount / Premium on Bonds = XXX . Keterangan: n = frekuensi pembayaran bunga (contoh: jika bunga semi-annual maka n dihitung dari umur obligasi dikali 2) e = contract rate per periode pembayaran bunga (contoh: jika bunga semi- annual maka e dibagi 2) i = market rate per periode pembayaran bunga (contoh: jika bunga semi-annual maka i dibagi 2) 2. Akuntansi Obligasi: a. Akuntansi saat penerbitan obligasi b. Akuntansi pembayaran bunga dan amortisasi discount/premium c. Akuntansi penyesuaian bunga dan amortisasi discount/premium d. Akuntansi saat jatuh tempo e. Akuntansi penebusan sebelum jatuh tempo 3. Penghentian / pelunasan Non Current liabilities (Bonds Payable) Obligasi yang dihentikan/dilunasi saat jatuh tempo tidak akan menimbulkan laba atau rugi karena nilai terbawa dari obligasi sudah sama dengan nilai nominal/nilai jatuh temponya. Obligasi yang dihentikan/dilunasi sebelum jatuh tempo dapat menimbulkan laba atau rugi karena nilai terbawa dari obligasi tidak sama dengan nilai nominal/nilai jatuh temponya. Penghentian/pelunasan non-current liabilities dapat dilakukan dengan 3 kondisi: 1. Dengan cash sebelum jatuh tempo 2. Dengan mentransfer assets atau sekuritas/surat berharga 3. Dengan modiifikasi syarat hutang (1 + i) n 1 i 1 - (1 + i) n 1
  • 9. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 3 C. LATIHAN SOAL Tanggal 2 Januari 2021 XTRA Co. menerbitkan dan menjual 80.000 lembar obligasi dengan informasi sebagai berikut: 1. Nilai nominal dari obligasi $ 100 per lembar. 2. XTRA Co. akan membayar bunga setiap tanggal 2 Januari dan 2 Juli dengan tingkat bunga obligasi 10% per tahun. 3. Seluruh obligasi tersebut mempunyai jangka waktu 3 tahun. 4. Informasi tingkat bunga pasar yang berlaku tanggal 2 Januari 2021 sebesar 12%. Tanggal 2 Juli 2022, XTRA Co setelah membayar bunga, perusahaan menebus 20% dari obligasi yang diterbitkan. secara tunai dengan kurs 96. Tanggal 2 September 2023 karena mengalami kesulitan keuangan, XTRA Co. melakukan penebusan sebagian dari sisa obligasi yang beredar. Pelunasan termasuk bunga berjalan dengan kesepakatan sebagai berikut: 1. 24.000 lembar obligasi yang beredar ditebus dengan menerbitkan 200.000 lembar saham biasa. Saham biasa yang diterbitkan memiliki nilai nominal $ 10 per lembar dan memiliki nilai pasar $ 12 per lembar. 2. XTRA Co. memiliki sebuah peralatan yang harga perolehannya $ 3.000.000 dan menyerahkannya untuk menebus 24.000 lembar obligasi yang beredar. Peralatan tersebut sudah digunakan sejak diperoleh 1 tahun yang lalu dengan estimasi masa manfaat 4 tahun tanpa nilai sisa. Dari penebusan ini XTRA Co. menderita kerugian atas pelepasan peralatan sebesar $ 5.000. Sisa obligasi yang masih beredar dilunasi saat jatuh tempo. Diminta: Buatlah jurnal yang diperlukan XTRA Co. untuk transaksi: 1. Tahun 2021 2. Tanggal 2 Juli 2022 3. Tanggal 2 September 2023 4. Saat jatuh tempo
  • 10. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 4 D. TUGAS Pada tanggal 1 Juli 21, CITY Co. menerbitkan dan menjual obligasi sebanyak 500.000 lembar dengan nilai nominal Rp 10.000/lembar. Tingkat bunga obligasi 10% sementara tingkat suku bunga pasar 8%. Obligasi jatuh tempo tanggal 1 Juli 2024. Bunga dibayar setiap tanggal 1 Juli dan 1 Januari. Pada tanggal 1 November 2022, 60% obligasi ditebus dengan harga Rp 10.000 per lembar belum termasuk bunga berjalan. Pada tanggal 1 Agustus 2023, CITY Co. mengalami kesulitan keuangan sehingga sisa obligasi ditukar dengan saham biasa. CITY Co. tidak dapat membayar bunga sejak tanggal 1 Januari 2023. Saham biasa yang diterbitkan sebanyak 2.000.000 lembar, nilai par saham Rp 1.000/lembar (nilai pasar saham Rp 1.250/lembar). Diminta: 1. Buatlah tabel amortisasi premium/diskon! 2. Buatlah seluruh jurnal yang dicatat oleh CITY Co. selama tahun 2021! 3. Buatlah jurnal pada tanggal 1 November 2022! 4. Buatlah jurnal pada tanggal 1 Agustus 2023!
  • 11. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 5 MODUL 9 EQUITY & DILUTIVE SECURITIES A. TINJAUAN INSTRUKSIONAL KHUSUS (TIK) Setelah mempelajari pokok bahasan ini, mahasiswa diharapkan dapat : 1. Memahami akuntansi penerbitan saham 2. Memahami akuntansi treasury share 3. Memahami akuntansi kebijakan dividend dan share split 4. Memahami akuntansi sekuritas dilutif B. LANDASAN TEORI EQUITY 1. Akuntansi penerbitan saham Dua jenis saham dalam perusahaan adalah Preference Shares dan Ordinary Shares. Akuntansi penerbitan saham meliputi: • Penerbitan saham dengan nilai nominal. Saham perusahaan yang diterbitkan memiliki nilai nominal. Setiap kelebihan yang dibayarkan/disetorkan pemegang saham di atas nilai nominal saham dicatat sebagai share premium. • Penerbitan saham tanpa nilai nominal. Perusahaan yang memiliki saham tanpa nilai nominal dapat menggunakan stated value. • Penerbitan saham bersamaan dengan surat berharga lainnya (Lump Sum Sales). Nilai penerbitan dialokasikan berdasarkan Fair Value dari masing-masing surat berharga menggunakan Proportional Method atau Incremental Method. • Penerbitan saham dalam transaksi non kas. Saham yang diterbitkan dalam transaksi non kas dicatat sebesar nilai wajar dari barang atau jasa yang diterima atau sebesar nilai wajar dari saham yang diterbitkan yang mana yang lebih mudah ditentukan. • Biaya penerbitan saham. Direct costs dari penerbitan saham dicatat sebagai pengurang hasil penerbitan saham dengan mendebit share premium. 2. Treasury Shares Merupakan saham perusahaan yang sudah diterbitkan dan beredar yang dibeli kembali untuk sementara dengan tujuan antara lain untuk meningkatkan EPS dan ROE. Akuntansi untuk transaksi Treasury Share dapat dicatat dengan: a. Cost Method Treasury Share dicatat sebesar cost pada saat dibeli kembali.
  • 12. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 6 b. Par (or stated) Value Method Treasury Share dicatat sebesar nilai nominal. Perusahaan umumnya menggunakan cost method untuk treasury share dan dapat menjual treasury share diatas atau dibawah cost. 3. Dividends Jenis-jenis Dividend: a. Cash Dividend Pengumuman cash dividend diakui sebagai liabilities dan biasanya disajikan dalam current liabilities. b. Property Dividend Property dividend adalah deviden dalam bentuk aset yang diberikan perusahaan selain kas. Deviden aset ini disebut dengan property dividend. c. Liquidating Dividend Deviden yang bukan bersumber dari laba perusahaan (bukan bersumber dari Retained Earnings) tetapi merupakan pengembalian sebagian dari investasi pemegang saham. Dicatat sebagai pengurang Share Premium. d. Share Dividend Share dividend adalah penerbitan saham sendiri oleh suatu perusahaan kepada para pemegang sahamnya sebagai distribusi earning. Share dividend dinilai sebesar par value. Jurnal untuk dividend: Type of Dividend Date of Declaration Date of Recording Date of Payment Cash Dividend Retained Earnings xxx Dividend Payable xxx No entry Dividend Payable xxx Cash xxx Property Dividend Asset xxx Unrealized Holding Gain or Loss-Income xxx No entry Property Dividend Payable xxx Asset xxx Retained Earnings xxx Property Dividend Payable xxx Liquidating Dividend Share Premium-Ordinary xxx Dividend Payable xxx No entry Dividend Payable xxx Cash xxx Share Dividend Retained Earnings xxx Ordinary Share Dividend Distributable xxx No entry Ordinary Share Dividend Distributable xxx Share Capital-Ordinary xxx 4. Share Split Untuk mengurangi harga pasar saham dilakukan share split. Tidak ada jurnal untuk share split, hanya memo untuk mencatat perubahan par value dan jumlah saham yang bertambah.
  • 13. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 7 DILUTIVE SECURITIES ACCOUNTING FOR CONVERTIBLE DEBT • At Time of Issuance Menurut IFRS convertible debt sebagai instrumen gabungan yang dipisah menjadi komponen debt dan equity untuk tujuan akuntansi. Menggunakan with and without method untuk menilai instrument gabungan. • At Time of Conversion Jika convertible bonds diubah menjadi surat-surat berharga lainnya, perusahaan menggunakan book value method untuk mencatat konversinya. Book value method mencatat perubahan sekuritas untuk bonds sebesar nilai bukunya. Tidak ada gain or loss yang diakui dalam konversi sebelum jatuh tempo. • Induced Conversion Kadang-kadang penerbit mengharapkan untuk mengkonversi convertible debt menjadi equity securities untuk mengurangi biaya bunga atau untuk meningkatkan debt to equity ratio. Penerbit dapat menawarkan beberapa pertimbangan tambahan (seperti uang tunai atau saham biasa) yang disebut “pemanis” untuk mendorong konversi. Pemanis dilaporkan sebagai expense dalam periode berjalan. CONVERTIBLE SHARE PREFERENCE Di dalam akuntansi untuk convertible share preference, perusahaan menggunakan book value method: Tidak ada gain or loss yang diakui pada saat konversi. SHARE WARRANT Warrant adalah sertifikat yang memberikan pemegang untuk memperoleh saham pada harga tertentu dalam periode yang ditetapkan. a. Share Rights Diberikan kepada stockholders yang ada untuk memungkinkan mereka mempertahankan proporsi kepemilikannya jika ada penerbitan saham baru. b. Share Warrants Diberikan kepada investor baru untuk membuat sekuritas yang diterbitkan (obligasi atau saham preferen) menjadi menarik karena memungkinkan investor membeli sekuritas dengan jenis yang berbeda dari sekuritas yang sekarang diterbitkan. ▪ Detachable share warrants, warrant yang berdiri sendiri yang dapat diperdagangkan secara terpisah dari sekuritas yang semula diterbitkan bersama-sama dengan warrant tersebut. Perusahaan menggunakan with and without method untuk mengalokasikan hasil dari 2 komponen tersebut. ▪ Nondetachable warrants, warrant yang tidak dapat berdiri sendiri yang tidak dapat dipisahkan dari sekuritas yang diterbitkan bersama-sama dengan warrant tersebut. c. Share Compensation Plan Diberikan kepada pegawai atau karyawan sebagai kompensasi dan memotivasi karyawan, seperti: share option, restricted shares, employee share purchase plans.
  • 14. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 8 C. LATIHAN SOAL Soal 1 – Equity BVIC Corp didirikan pada awal tahun 2020. Ekuitas BVIC Corp pada tanggal 31 Desember 2020 sebagai berikut: Share Capital – Preference, Rp 1.000 par, 3% cumulative (1.000.000 shares authorized, 850.000 shares issued) Rp 850.000.000 Share Capital – Ordinary, Rp 500 par (3.000.000 shares authorized, 2.000.000 shares issued) Rp 1.000.000.000 Share Premium – Preference Rp 450.000.000 Share Premium – Ordinary Rp 850.000.000 Share premium- treasury share Rp 16.000.000 Retained Earnings Rp 1.550.000.000 Treasury Share (at cost Rp 980) Rp (196.000.000) Total Equity Rp 3.670.000.000 Selama tahun 2021 BVIC Corp melakukan sejumlah transaksi yang berkaitan dengan ekuitas sebagai berikut: 22 Mar BVIC Corp menjual 150.000 lembar Treasury Shares dengan harga Rp 950 per lembar. 18 Apr BVIC Corp menerbitkan dan menjual 250.000 lembar ordinary share dan 50.000 lembar preference share dengan harga Rp 360.000.000. Harga pasar preference share Rp 1.500 per lembar dan harga pasar ordinary share Rp 1.200 per lembar. 23 Jun Dibeli 50,000 lembar treasury share dengan harga Rp 1.100 per lembar. 1 Jul BVIC Corp menerbitkan 100.000 lembar ordinary share sebagai pembayaran atas sebidang Tanah. Diketahui nilai wajar ordinary share Rp 1.200/ lembar. 14 Agus BVIC Corp menjual seluruh lembar treasury shares dengan harga Rp 900 per lembar. 20 Sept Diumumkan pembagian cash dividend Rp 43.000.000 untuk ordinary share dan cash dividend untuk preference share. 20 Okt BVIC Corp membayarkan dividend yang diumumkan tanggal 20 September 2021. 31 Des BVIC Corp mengumumkan laba bersih setelah pajak untuk tahun berjalan sebesar Rp 315.000.000 Diminta: 1. Buatlah jurnal untuk mencatat transaksi ekuitas BVIC Corp tahun 2021 jika treasury share dicatat dengan menggunakan cost method (dengan asumsi: metode FIFO)! 2. Jika BVIC Corp membagikan deviden sebagai berikut: (a dan b tidak saling berhubungan) a. Deviden 20% dari Laba Bersih diumumkan sebagai Liquidating dividend untuk pemegang ordinary share.
  • 15. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 9 b. Deviden 20% dari Laba Bersih diumumkan untuk ordinary share dalam bentuk property dividend, yaitu Equity Investment yang memiliki harga perolehan Rp 58.000.000. Soal 2 – Dilutive Securities BVIC Corp memiliki sejumlah transaksi di tahun 2021 yang berkaitan dengan sekuritas dilutif sebagai berikut: 12 Mar BVIC Corp menerbitkan 20.000 lembar saham preferen konvertibel dengan nilai nominal Rp 1.000 per lembar dengan harga pasar Rp 1.400 per lembar. Setiap 100 lembar saham preferen dapat dikonversi menjadi 180 lembar saham biasa dengan nilai nominal Rp 500 per lembar dan nilai pasar saat ini Rp 600 per lembar. 28 Jun BVIC Corp menjual 1.000 lembar obligasi (nilai nominal obligasi Rp 1.000.000 per lembar ) ditambah warrant dengan harga Rp 1.035.000 per lembar. jatuh tempo 3 tahun, tingkat bunga obligasi 7% Present value obligasi sebesar Rp 1.005.000 per lembar. Warrant ini diterbitkan sebagai insentif untuk membeli 200.000 lembar ordinary share dengan harga Rp 520 per lembar ( par Rp 500). 1 Jul 17.000 lembar saham preferen konvertibel dikonversi menjadi saham biasa. 19 Sep BVIC Corp menerbitkan 100 lembar obligasi konvertibel (nilai nominal Rp 1.000.000 per lembar yang jatuh tempo dalam 3 tahun) dengan total harga Rp 101.000.000. Tingkat bunga obligasi sebesar 7% dibayarkan setiap tanggal 19 Sept. Nilai obligasi tanpa hak konversi sebesar Rp 97.500.000. Setiap Rp 1.000.000 obligasi dapat dikonversi menjadi 1.900 lembar saham biasa dengan nilai par Rp 500 per lembar. 11 Des warrant sebanyak 80 % ditebus oleh pemegang warrant. Harga pasar ordinary share saat ini Rp 950 per lembar 31 Des Sisa share warrants kadaluarsa. Diminta: 1. Buatlah jurnal BVIC Corp selama tahun 2021. 2. Buatlah jurnal pada saat jatuh tempo obligasi konvertibel dikonversi menjadi saham biasa.
  • 16. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 10 D. TUGAS Berikut disajikan data laporan keuangan bagian ekuitas BVIC Corp 31 Desember 2020: Share Capital – Preference, 2%, Cumulative, Rp 1.000 par value, 100.000 shares authorized, 65.000 shares issued and outstanding ??? Share Capital – Ordinary, Rp 500 par value, 1.000.000 shares authorized, 300.000 shares issued, 270.000 shares outstanding ??? Share Premium – Ordinary 74.000.000 Share Premium – Treasury 5.000.000 Retained Earnings 89.500.000 Treasury Shares 16.200.000 Keterangan: Setiap 2 lembar saham preferen dapat dikonversi menjadi 2 lembar saham biasa. Berikut ini merupakan transaksi yang terjadi selama tahun 2021: Jan 12 Menerbitkan obligasi plus warrant dengan harga Rp 51.500.000. Obligasi tersebut memiliki par value Rp 50.000.000. Harga obligasi tanpa warrant Rp 49.000.000. Setiap Rp 100.000 par value obligasi terdapat 180 lembar warrant. Setiap 1 lembar warrants dapat ditukar menjadi menjadi 1lembar saham biasa dengan harga Rp 560/lembar. Mar 28 Menerbitkan 15.000 lembar saham preferen konvertibel dengan harga Rp 1.800/lembar. Apr 3 Menerbitkan 20.000 lembar saham biasa dengan harga Rp 850 per lembar untuk mendapatkan paten. Mei 14 Menjual 20.000 lembar saham treasuri dengan harga Rp 600 per lembar. Jul 5 Mengumumkan share dividend untuk saham biasa sebesar 30%. Harga pasar saham biasa adalah Rp 700/lembar. Share dividend akan diterbitkan tanggal 1 Agustus 2021. Sept 6 Seluruh warrant dikonversi menjadi saham biasa. Okt 5 Menerbitkan share dividend yang telah diumumkan sebelumnya. Diminta: Buatlah jurnal yang diperlukan selama tahun 2021!
  • 17. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 11 MODUL 10 DILUTIVE SECURITIES & EARNINGS PER SHARE A. TUJUAN INSTRUKSIONAL KHUSUS (TIK) Setelah mempelajari pokok bahasan ini, mahasiswa diharapkan dapat : 1. Memahami perhitungan Basic Earnings Per Share (Basic EPS) dan Diluted Earnings per Share (Diluted EPS). 2. Memahami pengaruh convertible debt, convertible preference share, share warrant, share rights, dan share option dalam menghitungan Basic EPS dan Diluted EPS. B. LANDASAN TEORI EARNINGS PER SHARE Earnings Per Share menunjukkan income yang diperoleh setiap ordinary share. 1. SIMPLE CAPITAL STRUCTURE Struktur modal perusahaan terdiri dari saham biasa, dan/atau terdapat sekuritas non konvertibel, atau sekuritas lainnya yang tidak memiliki potensi menurunkan EPS. Laba per saham yang dihitung disebut basic earnings per share (basic EPS). EPS = Net income – Preference dividends _ Weighted average number of shares outstanding • Jika saham preferen bersifat non kumulatif, maka deviden yang diperhitungkan hanya deviden untuk tahun berjalan yang diumumkan. • Jika saham preferen bersifat kumulatif, maka deviden yang diperhitungkan adalah deviden untuk tahun berjalan baik diumumkan maupun tidak diumumkan. 2. COMPLEX CAPITAL STRUCTURE Struktur modal kompleks terdiri dari saham biasa, saham preferen konvertibel, hak saham (share right), opsi saham (share option) dan waran (share warrant), serta obligasi konvertibel yang memiliki potensi menurunkan EPS. Perusahaan yang mempunyai struktur modal yang kompleks perlu melaporkan Basic EPS dan Diluted EPS. Sekuritas yang mengakibatkan penurunan EPS disebut dilutive securities, dan yang mengakibatkan kenaikan EPS disebut antidilutive securities. Diluted EPS Diluted EPS dihitung dengan melakukan penyesuaian-penyesuaian atas laba bersih dan lembar saham biasa yang beredar dengan mengandaikan sekuritas konvertibel dikonversi dan share option, warrant dan right digunakan.
  • 18. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 12 a. Share option, warrant dan right Share option, warrant dan right memiliki potensi menurunkan EPS karena jika share option, warrant dan right digunakan maka lembar saham biasa yang beredar akan berubah. Diluted EPS dihitung menggunakan Treasury Shares Method dimana hasil penggunaan share option, warrant dan right diasumsikan akan digunakan untuk membeli treasury share sehingga akan mempengaruhi jumlah lembar saham biasa yang beredar. Potensi dilutif dianalisa dengan membandingkan exercise price dengan current market price. Jika exercise price lebih rendah dari current market price, maka share option, warrant dan right akan bersifat dilutif karena lembar saham biasa yang diterbitkan akan lebih banyak dari lembar treasury shares. Jika exercise price lebih tinggi dari current market price, maka share option, warrant dan right akan bersifat antidilutif, dimana lembar saham biasa yang diterbitkan lebih sedikit dari lembar treasury shares. b. Convertible securities Jika terdapat sekuritas konvertibel, diluted EPS dihitung menggunakan if converted method. Laba dan jumlah lembar saham untuk menghitung diluted EPS disesuaikan dengan kondisi jika konversi atas sekuritas konvertibel terjadi sejak awal tahun atau sejak diterbitkannya sekuritas konvertibel. Convertible bond • Perubahan laba = laba bersih + biaya bunga (net of tax) yang tidak perlu dibayarkan jika terjadi konversi • Perubahan jumlah lembar saham = saham biasa yang beredar + saham biasa yang diterbitkan jika terjadi konversi Convertible Preference Share • Tidak ada penyesuaian dari pajak pada net income untuk deviden saham preferen yang tidak dibayarkan • Perubahan jumlah lembar saham = saham biasa yang beredar + saham biasa yang diterbitkan jika terjadi konversi Potensi dilutif dianalisa dengan membandingkan effect (penyesuaian/tambahan laba bersih : penyesuaian/tambahan lembar saham beredar) dengan Basic EPS. Jika effect yang dihasilkan lebih rendah dari Basic EPS, maka sekuritas konvertibel bersifat dilutif. Jika effect yang dihasilkan lebih tinggi dari Basic EPS, maka sekuritas konvertibel bersifat antidilutif. Jika terdapat beberapa sekuritas yang bersifat dilutif, maka Diluted EPS dihitung dengan memasukkan sekuritas yang memiliki effect yang paling rendah sampai yang paling besar.
  • 19. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 13 C. LATIHAN SOAL Ekuitas Provident Co. per 1 Januari 2021 sebagai berikut: Share Capital – Preference, 3%, par $100, 500,000 shares authorized, 400,000 shares issued and outstanding $ 40,000,000 Share Capital – Ordinary, par $10, 4,900,000 shares issued, 4,500,000 shares outstanding $ 49,000,000 Treasury Shares (at cost $ 15) $ 6,000,000 Transaksi ekuitas Provident Co. selama tahun 2021: 5 Jan Diterbitkan 20.000 lembar preference share. 2 Feb Menerbitkan 300.000 ordinary share untuk membeli sebuah mesin. 30 Mei Menerbitkan secara tunai 100.000 lembar ordinary share dengan harga $ 20 . 1 Juli 200.000 lembar treasury share dijual dengan harga $ 20 per lembar. 1 Okt Membagikan share dividend untuk saham biasa sebesar 10% dari jumlah saham yang beredar. 2 Nov Dibeli 100.000 treasury share. 2 Des Dilakukan share split 1:2 untuk saham biasa. Informasi tambahan: 1. Laba sebelum pajak pada tahun 2021 sebesar $ 8.795 ,000. Tarif pajak yang berlaku 25%. 2. 1 Oktober 2020 Provident Co. menerbitkan convertible bond sebanyak 5.000 lembar, tingkat bunga 5% dan nominal $100 per lembar. Tiap convertible bond senilai $100 dapat ditukar dengan 20 lembar saham biasa. Obligasi konvertibel akan jatuh tempo pada awal tahun 2023. Selama tahun 2021,beban bunga yang berkaitan dengan obligasi ini sebesar $ 26.000. 3. 1 Juli 2021 Provident Co. memberikan share right untuk membeli ordinary share sebanyak 100.000 lembar. Harga saham dengan menggunakan right $ 12 per lembar. Harga pasar saham diketahui sebesar $17/lembar. Diminta: 1. Hitunglah rata-rata tertimbang saham biasa yang beredar! 2. Hitunglah Simple (Basic) EPS dan Diluted EPS Provident Co. untuk tahun 2021!
  • 20. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 14 D. TUGAS Tanggal 31 Desember 2020 diperoleh informasi berkaitan dengan ekuitas Mahaka Corp sebagai berikut: Convertible Preference Shares, 5% Rp 1.000 par, 600.000 shares authorized, 400.000 shares issued and outstanding, Rp 400.000.000 Share Capital – Ordinary, Rp 100 par, 10.000.000 shares authorized, 3.200.000 shares issued and outstanding Rp 320.000.000 Share Premium - Ordinary Rp 270.000.000 Retained Earnings Rp 775.000.000 Transaksi yang terjadi selama tahun 2021 berkaitan dengan ekuitas Mahaka Corp adalah sebagai berikut: 30 Apr 500.000 lembar saham biasa diterbitkan dan dijual secara tunai dengan harga pasar Rp 190 per lembar. 31 Des Mahaka Corp melaporkan Laba Bersih setelah pajak sebesar Rp 536.500.000. (Tarif pajak yang berlaku adalah 25%) Selain itu, diperoleh informasi tambahan: 1. Setiap 1 lembar saham preferen dapat dikonversi menjadi 8 lembar saham biasa. 2. 1 April 2021, Mahaka Corp menerbitkan 500.000 lembar opsi. Masa penggunaan opsi adalah 2 tahun. Setiap 5 lembar opsi dapat digunakan untuk membeli 1 lembar saham biasa dengan harga Rp 110 per lembar. Harga pasar rata-rata Saham Biasa tahun 2021 sebesar Rp 125 per lembar. Sampai dengan akhir tahun 2021 seluruh opsi tersebut masih beredar. 3. 25.000 lembar obligasi konvertibel dengan total nilai nominal Rp 1.000 per lembar diterbitkan dan dijual 1 April 2020 sebesar nilai nominal. Tingkat bunga obligasi 7% dibayarkan setiap 1 Januari dan 1 Juli. Obligasi jatuh tempo dalam 4 tahun. Setiap 1 lembar obligasi dapat dikonversi menjadi 10 lembar saham biasa. Sampai 31 desember 2021 belum ada obligasi yang dikonversi. Beban bunga terkait dengan obligasi selama tahun 2021 sebesar Rp 1.805.000 Diminta: 1. Hitunglah Weighted-Average Number of Common Shares Outstanding dari Mahaka Corp di akhir tahun 2021! 2. Hitunglah Basic EPS dan Diluted EPS!
  • 21. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 15 MODUL 11 INVESTMENT (DEBT AND EQUITY SECURITIES) A. TUJUAN INSTRUKSIONAL KHUSUS (TIK) Setelah mempelajari pokok bahasan ini, mahasiswa diharapkan dapat : 1. Memahami pengklasifikasian dari jenis investasi 2. Memahami pencatatan pembelian investasi, pengakuan pendapatan, penjualan investasi dan perubahan nilai investasi dalam surat hutang dan investasi dalam saham. B. LANDASAN TEORI Terdapat 2 jenis sekuritas, yaitu Debt Securities dan Equity Securities. Karakteristik Debt Securities: mempunyai nilai jatuh tempo, tingkat suku bunga, dan tanggal jatuh tempo. Accounting for Debt Investments by Category: Category Valuation Unrealized Gains or Losses Other Income Held for collection Amortized Cost Not Recognized Interest when earned, gains and losses from sale Held for collection and selling (HFCS) Fair value Recognized as other comprehensive income and as a separate component of equity Interest when earned, gains and losses from sale Trading securities Fair value Recognized in net income Interest when earned, gains and losses from sale Sumber: Illustration 17.2 (Kieso, et.al (2020, p17-5)) Karakteristik Equity Securities: mempunyai hak atas dividen dan mempunyai hak suara pada perusahaan yang bersangkutan. Accounting and Reporting for Equity Investments by Category: Category Valuation Unrealized Holding Gains or Losses Other Income Effects Holdings less than 20% : 1. Trading Fair Value Recognized in net income Dividends declared; gains or losses from sale 2. Non-Trading Option Fair Value Recognized in “other comprehensive income” and as separated component of equity Dividends declared; gains or losses from sale Holdings between 20% and 50% Equity Method Not Recognized Proportionate share of investee’s net income Holdings more than 50% Consolidation Not Recognized Not applicable Sumber: Illustration 17.13 (Kieso, et.al (2020, p17-13))
  • 22. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 16 PENYESUAIAN FAIR VALUE Setiap akhir periode laporan keuangan, Debt Securities dan Equity Securities yang dinilai pada fair value harus dilakukan penyesuaian fair value. Category of Securities Fair value adjustment increases Fair value adjustment decreases Trading (debt & equity) Fair Value Adjustment xxx Unrealized Holding Gain or Loss – Income* xxx Unrealized Holding Gain or Loss – Income* xxx Fair Value Adjustment xxx Non-Trading (equity) Equity Investments xxx Unrealized Holding Gain or Loss – Income* xxx Unrealized Holding Gain or Loss – Income* xxx Equity Investments xxx HFCS (debt) Fair Value Adjustment xxx Unrealized Holding Gain or Loss – Equity** xxx Unrealized Holding Gain or Loss – Equity** xxx Fair Value Adjustment xxx * dilaporkan dalam Income Statement ** dilaporkan dalam Statement of Financial Position sebagai bagian dari Equity (Other Comprehensive Income) IMPAIRMENT OF VALUE Impairment Model Summary: Asset Measurement Basis Impairment Model Loans, receivables, and debt securities measured at amortized cost. Expected credit losses recognized in net income. Debt securities measured at fair value with gains and losses recorded in other comprehensive income. Expected credit losses recognized in income; remaining fair value change recorded in other comprehensive income. Debt and equity securities measured at fair value with gains and losses recorded in income. Expected credit losses as the difference between the lower-of-amortized-cost-or-fair value (debt securities) or lower-of-cost-or-fair value (equity securities). Sumber: Illustration 17.28 (Kieso, et.al (2020, p17-27)) Jurnal saat terjadi Impairment (fair value of investment < carrying value): Loss on Impairment xxx Allowance for Impaired Debt Investments xxx Recovery of Impairment Loss Allowance for Impaired Debt Investments xxx Recovery of Impairment Loss xxx
  • 23. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 17 C. LATIHAN SOAL Awal 2020 PT HARA membeli sejumlah investasi dalam saham dan obligasi. Saldo yang berkaitan dengan investasinya per tanggal 31 Desember 2020 sebagai berikut: Jenis Sekuritas Klasifikasi Cost Fair Value 30.000 Ordinary Shares – PT KASA (kepemilikan 15% di PT KASA) Trading Rp 48.000.000 Rp 51.000.000 15.000 Ordinary Shares – PT ABBA (PT ABBA memiliki 100.000 lembar saham beredar) Non- Trading Rp 94.500.000 Rp 93.000.000 200 lembar Obligasi PT NIAS nominal Rp 1.000.000, tingkat bunga 12 % (dibayar setiap 1 April) Held for collection Rp 200.000.000 Rp 220.000.000 Transaksi PT HARA selama tahun 2021 sebagai berikut: 2 Februari PT HARA menerima deviden dari PT KASA sebesar Rp 50 per lembar dan dari PT ABBA sebesar Rp 120 (pengumuman deviden tanggal 30 Desember 2020). 1April Terima bunga obligasi dari PT NIAS. 1 Mei PT HARA membeli obligasi PT MARI pada nilai nominal sebesar Rp 250.000.000, 3 tahun, 6 %, tanggal pembayaran bunga 1 Mei dan 1 November. Diklasifikasikan sebagai Trading securities. 1 Juli 60 % saham PT KASA dijual dengan keuntungan Rp 2.000.000. 30 Sept PT HARA membeli 20.000 Ordinary Shares dari PT SATI dengan harga cost per lembar sebesar Rp 1.150 dimana harga tersebut belum termasuk biaya broker sebesar Rp 300.000. Jumlah saham beredar di PT SATI sebanyak 200.000 lembar. PT HARA mengklasifikasikan investasi ini sebagai Non- Trading. 29 Okt PT HARA menjual seluruh investasi saham di PT ABBA dengan harga Rp 94.000.000. 31 Des Informasi nilai wajar, laba dan deviden dari investee: Investee Fair Value Net Income (Loss) (after tax) Cash Dividend Declared Obligasi PT NIAS Rp 115.000/lembar Rp 215.000.000 Rp 50.000.000 Saham PT KASA Rp 1.580 / lembar Rp 112.000.000 Rp 30.000.000 Saham PT ABBA Rp 6.200/lembar (Rp 20.000.000) - Saham PT SATI Rp 1120/lembar Rp 80.000.000 Rp 50 per lembar Obligasi PT MARI Rp 275.000.000 Rp 375.000.000 Rp 100 per lembar Diminta: 1. Buatlah jurnal penyesuaian fair value untuk PT HARA tanggal 31 Desember 2020! 2. Buatlah jurnal yang diperlukan PT HARA selama tahun 2021!
  • 24. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 18 D. TUGAS Berikut adalah saldo per 31 Desember 2020 atas sejumlah sekuritas yang dimiliki oleh MSIN Co. dari investasi yang dimulai Februari 2020 : Jenis sekuritas Jumlah Klasifikasi Cost Fair value 31 Des 2020 Obligasi DRMA Co., bunga 7,5% dibayar setiap 5 Januari 2.000 lembar nominal Rp 100.000,- Trading Rp 200.000.000 Rp 215.000.000 Saham MIFA Co. 17.000 lembar (17%) Trading Rp 239.000.000 Rp 15.000 per lembar Saham SIDO Co. 40.000 lembar (10%) Non trading Rp 168.000.000 Rp 160.000.000 Transaksi yang berkaitan dengan investasi selama tahun 2021 adalah: Jan 5 Menerima bunga dari DRMA Co. dan menerima deviden sebesar Rp 100 dari SIDO Co. yang telah diumumkan akhir tahun 2020. Apr10 Seluruh saham MIFA Co. dijual dengan harga Rp 14.500 per lembar Okt 1 Perusahaan membeli 800 lembar obligasi FISH Co, Nominal Rp 100.000, 12 %, 3 tahun, tanggal pembayaran bunga 1 Oktober dan 1 April dengan total harga Rp 80.000.000. Obligasi diklasifikasikan sebagai Held for Collection. Des 05 Dijual seleuruh saham SIDO dengan harga Rp 159.000.000 Adapun data untuk 31 Desember 2020 sebagai berikut: (dalam Rupiah ) Fair value Net income/ loss Cash dividend declared Obligasi DRMA Co. 112.080/lembar 230.000.000 50.000.000 Obligasi FISH Co. 120.000/lembar 220.000.000 80.000.000 Saham MIFA Co. 16.500 /lembar 180.000.000 50.000.000 Saham SIDO Co. 4.150 / lembar (20.000.000) - Diminta: 1. Buatlah jurnal penyesuaian fair value untuk MSIN Co. tanggal 31 Desember 2020! 2. Buatlah Jurnal Transaksi dan Jurnal Penyesuaian yang diperlukan MSIN Co. selama tahun 2021!
  • 25. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 19 MODUL 12 REVENUE RECOGNITION A. TUJUAN INSTRUKSIONAL KHUSUS (TIK) Setelah mempelajari pokok bahasan ini, mahasiswa diharapkan dapat : 1. Memahami akuntansi untuk pengakuan pendapatan kontrak jangka panjang B. LANDASAN TEORI LONG TERM CONSTRUCTION CONTRACTS Metode pengakuan pendapatan untuk kontrak konstruksi jangka panjang: 1. Percentage-of-completion method Perusahaan mengakui revenue dan gross profit setiap periode berdasarkan kemajuan dari konstruksi. Persentase penyelesaian dapat dihitung dengan dasar: Input measures Metode yang paling umum digunakan adalah cost-to-cost basis. % penyelesaian = Cost incurred to date x 100% Most recent estimate of total costs Perhitungan persentase penyelesaian juga dapat didasarkan dari jam tenaga kerja, upah tenaga kerja, jam kerja mesin, kuantitas material, dll. Output measures Metode yang paling umum digunakan adalah units-of-delivery method, dimana persentase penyelesaian didasarkan dari hasil pekerjaan konstruksi yang telah dilakukan, contoh: konstruksi jembatan sepanjang 500 m. Jika konstruksi diselesaikan sepanjang 100 m, maka persentase penyelesaian adalah 20% (1/5). 2. Cost recovery ( zero-profit ) method Profit dari kontrak konstruksi akan diakui ketika seluruh cost telah diakui. Selama periode konstruksi nilai revenue dan cost yang diakui akan sama dengan menghasilkan profit nol, kecuali untuk tahun terakhir akan mengakui semua profit dari kontrak konstruksi.
  • 26. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 20 Akuntansi untuk kontrak konstruksi jangka panjang: Keterangan Percentage-of-completion Method Cost-recovery (Zero-profit) Method Pengeluaran biaya aktual Construction in Process xxx Cash, Payables, Materials, etc. xxx Construction in Process xxx Cash, Payables, Materials, etc. xxx Pengiriman tagihan ke pelanggan Accounts Receivable xxx Billings on Construction in Process xxx Accounts Receivable xxx Billings on Construction in Process xxx Pelunasan dari pelanggan Cash xxx Accounts Receivable xxx Cash xxx Accounts Receivable xxx Pengakuan pendapatan dan beban setiap periode Construction Expenses (actual) xxx Construction in Process (gross profit)* xxx Construction in Process (loss)* xxx Revenue from Long-Term Contracts xxx * optional Selama periode konstruksi Construction Expenses (actual) xxx Revenue from Long-Term Contracts xxx Tahun terakhir kontrak konstruksi Construction Expenses (actual) xxx Construction in Process (gross profit)* xxx Revenue from Long-Term Contracts xxx * optional Penyelesaian kontrak Billings on Construction in Process xxx Construction in Process xxx Billings on Construction in Process xxx Construction in Process xxx Besarnya pengakuan pendapatan dengan metode persentase penyelesaian dapat dihitung sebagai berikut: To Date Recognized in Prior Year Recognized in Current Year ** Year 1: Revenues* xxx xxx Costs (xxx) (xxx) Gross Profit (Loss) xxx xxx Year 2: Revenues* xxx xxx xxx Costs (xxx) (xxx) (xxx) Gross Profit (Loss) xxx xxx xxx Year 3: Revenues* xxx xxx xxx Costs (xxx) (xxx) (xxx) Gross Profit (Loss) xxx xxx xxx *(nilai kontrak x persentase penyelesaian) ** (To Date – Recognized in Prior Year)
  • 27. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 21 Besarnya pengakuan pendapatan dengan zero profit method dapat dihitung sebagai berikut: To Date Recognized in Prior Year Recognized in Current Year ** Year 1: Revenues (cost incurred) xxx xxx Costs (xxx) (xxx) Gross Profit (Loss) xxx xxx Year 2: Revenues (cost incurred) xxx xxx xxx Costs (xxx) (xxx) (xxx) Gross Profit (Loss) xxx xxx xxx Last Year: Revenues* xxx xxx xxx Costs (xxx) (xxx) (xxx) Gross Profit (Loss) xxx xxx xxx *(nilai kontrak x 100%) ** (To Date – Recognized in Prior Year) Long Term Contract Losses 2 jenis kerugian yang dapat terjadi dalam kontrak konstruksi jangka panjang: 1. Loss in the current period on a profitable contract Terjadi karena adanya perubahan/kenaikan signifikan dalam estimasi total biaya konstruksi tetapi secara keseluruhan kontrak konstruksi masih menghasilkan profit. Hanya dicatat jika menggunakan percentage-of-completion method. 2. Loss on an unprofitable contract Perubahan/kenaikan pada estimasi total biaya konstruksi mengindikasikan terjadinya kerugian pada kontrak konstruksi secara keseluruhan. Baik percentage-of-completion method dan cost-recovery method, harus mengakui di periode dimana estimasi kerugian secara total terjadi.
  • 28. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 22 C. LATIHAN SOAL PT KONTRAKTOR INDONESIA memperoleh kontrak untuk membangun sebuah gedung pabrik yang dimulai pada awal tahun 2019 dan diperkirakan akan selesai pada akhir tahun 2021. Nilai kontrak disepakati sebesar Rp 5.000.000.000 dengan estimasi total biaya konstruksi untuk kontrak ini sebesar Rp 3.500.000.000. Informasi berkaitan dengan pekerjaan konstruksi sebagai berikut: (dalam Rp) Description 2019 2020 2021 Costs incurred during the year 1.050.000.000 1.910.000.000 740.000.000 Estimated cost to completed 2.450.000.000 740.000.000 - Progress billing during the year 35% 2.000.000.000 ??? Cash collected during the year 1.500.000.000 2.100.000.000 1.400.000.000 Diminta: Hitunglah pendapatan, biaya, dan laba (rugi) PT KONTRAKTOR INDONESIA dan jurnal yang diperlukan pada tahun 2019 – 2021 dengan menggunakan Percentage of Completion Method (Cost to Cost) dan Cost-Recovery (Zero-Profit) Method! D. TUGAS Menggunakan informasi pada Latihan Soal (PT KONTRAKTOR INDONESIA), diminta: Hitunglah pendapatan, biaya, dan laba (rugi) PT KONTRAKTOR INDONESIA dan jurnal yang diperlukan pada tahun 2019-2021 dengan menggunakan Percentage of Completion Method (Cost to Cost) dan Cost-Recovery (Zero-Profit) Method jika informasi berkaitan dengan pekerjaan konstruksi adalah sebagai berikut: (dalam Rp) Description 2019 2020 2021 Costs incurred to date 1.050.000.000 2.580.000.000 4.000.000.000 Estimated cost to completed 2.450.000.000 1.720.000.000 - Progress billing during the year 1.500.000.000 ??? 1.250.000.000 Cash collected during the year 1.250.000.000 2.000.000.000 1.750.000.000
  • 29. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 23 PERCENTAGE OF COMPLETION / COST RECOVERY METHOD CALCULATION OF PROFIT (LOSS) 20……. 20……. 20……. Contract Price Cost to date Estimated cost to complete Total Estimated Costs Estimated Gross Profit (Loss) % of completion REVENUE RECOGNIZED IN …………………………………. To date Prior Years Current Year 20……. Revenue Costs Gross Profit (Loss) 20……. Revenue Costs Gross Profit (Loss) 20……. Revenue Costs Gross Profit (Loss)
  • 30. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 24 JOURNAL ENTRIES 20……. 20……. 20……. Construction in Process (CIP) Material, Cash, etc. A/R Billings on CIP Cash A/R Construction Expenses CIP (Gross Profit)* CIP (Gross Loss)* Revenue from LT Contracts Billings on CIP CIP INCOME STATEMENT 20……. 20……. 20……. TOTAL Revenue from LT Contracts Construction Expenses Gross Profit (Loss) STATEMENT OF FINANCIAL POSITION 20……. 20……. 20……. CURRENT ASSETS CIP Billings on CIP Costs and recognized profit in excess of billings CURRENT LIABILITIES Billings on CIP CIP Billings in excess of costs and recognized profit
  • 31. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 25 MODUL 13 ACCOUNTING FOR LEASES A. TINJAUAN INSTRUKSIONAL KHUSUS (TIK) Setelah mempelajari pokok bahasan ini, mahasiswa diharapkan dapat : 1. Memahami jenis-jenis leasing ditinjau dari sisi lessee dan lessor 2. Memahami perlakuan akuntansi untuk setiap jenis leasing. B. LANDASAN TEORI 1. PIHAK-PIHAK YANG TERLIBAT a. Lessee sebagai pihak penyewa. b. Lessor sebagai pihak yang menyewakan. Kriteria kapitalisasi lease: 1. Lease mentransfer kepemilikan aset pada akhir masa leasing kepada lessee. 2. Dalam perjanjian lease mengandung bargain purchase option. 3. Masa leasing mencakup sebagian besar umur ekonomis aset. 4. Nilai sekarang (present value) dari pembayaran lease minimum (MLP) mencakup sebagian besar fair value dari aset yang dilease. 5. Aset memiliki sifat khusus, sehingga lessor tidak memiliki alternatif lain di akhir masa leasing. Apabila perjanjian leasing memenuhi salah satu dari kriteria yang tertera diatas, maka perjanjian leasing yang terjadi adalah finance lease. Jika tidak memenuhi salah satu kriteria diatas maka dicatat sebagai operating lease. 2. HAL-HAL YANG PERLU DIPERHATIKAN DALAM PERJANJIAN LEASING • Bargain Purchase Option (BPO) Yaitu hak untuk membeli aset yang disewa pada akhir masa leasing, dihitung nilai sekarangnya (PV) dengan tingkat diskonto yang sama dengan tingkat diskonto pembayaran lease minimum (MLP / minimum lease payment). • Nilai sisa (residu) aktiva yang dilease-kan, dibagi menjadi 2 bagian : a. Guaranted residual value Nilai sisa dari aset yang dileasekan dijamin oleh lessee. Apabila pada akhir masa leasing nilai pasarnya lebih rendah dari nilai sisa, maka lessee harus membayar sebesar penurunannya. Hal ini untuk melindungi lessor dari kerugian akibat penurunan nilai pasar aset. b. Unguaranted residual value Dari segi pandang lessee, nilai residu yang tidak dijamin sama seperti tidak ada nilai residu. Bagi lessor, baik Guaranted residual value dan Unguaranted residual value, nilai residu akan dihitung dalam lease receivable.
  • 32. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 26 • Suku bunga dalam leasing Suku bunga implicit adalah suku bunga yang dipakai oleh lessor untuk menghitung present value dari minimum lease payment. Suku bunga incremental adalah suku bunga yang dibebankan kepada lessee bila meminjam uang dari pihak luar. Apabila lessee mengetahui tingkat suku bunga implicit yang digunakan oleh lessor, leasing akan menggunakan tingkat bunga yang lebih rendah antara implicit dan incremental. Bila tidak mengetahui tingkat bunga implicit, lessee menggunakan tingkat bunga incremental dalam menghitung present value dari minimum lease payment. 3. AKUNTANSI LEASING • Dari sudut lessee Dari sudut lessee, dibagi menjadi 2 jenis leasing, yaitu: a. Operating lease b. Finance lease Depresiasi aset yang dilease-kan: Pihak lessee, setiap akhir tahun akan mendepresiasikan aset yang disewanya (jika dicatat sebagai finance lease) berdasarkan masa manfaat aset apabila memenuhi syarat 1 atau 2 di atas. Selain itu menggunakan masa leasing. • Dari sudut lessor a) Operating lease (lease operasi) b) Finance lease (lease modal), terdiri dari : 1. Direct financing lease, dimana lessor hanya bertindak sebagai pihak yang meminjamkan dana kepada lessee. 2. Sales type lease, lessor selain bertindak sebagai pihak yang memberi pinjaman dana, juga bertindak selaku dealer aktiva yang dileasekan. Sales and lease back, lessee menjual aset-nya karena membutuhkan dana, lalu me-lease kembali karena memerlukan aset tersebut. 4. CARA MENGHITUNG PV LEASING a. PV dari total cicilan ✓ Jika pembayaran dilakukan setiap awal tahun: 1 1 - ------------- PV = Annual Payment x (1 + i)n-1 + 1 i
  • 33. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 27 ✓ Jika pembayaran pertama dilakukan di akhir tahun : 1 1 - ---------- PV – Annual Payment= Annual Payment x (1 + i )n i b. Cara mencari PV nilai residu / nilai opsi: 1 PV nilai residu/opsi = Nilai residu / opsi x --------- (1 + i )n Keterangan: n = Masa leasing i = Tingkat suku bunga yang digunakan dalam leasing (incremental/implicit) Tabel Pembayaran Lease (dibuat oleh lessee) Date Annual Lease Payment ( A ) Interest on Lease Liability (B) = D x % Reduction of Lease Liability (C) = A-B Lease Liability (D) = D - C 01/01/… - - - xxx 01/01/… xxx - xxx xxx 31/12/… xxx xxx xxx xxx Dst… Tabel Penerimaan Lease (dibuat oleh lessor) Date Annual Lease Payment ( A ) Interest on Lease Receivable (B) = D x % Recovery of Lease Receivable (C) = A-B Lease Receivable (D) = D - C 01/01/… - - - xxx 01/01/… xxx - xxx xxx 31/12/… xxx xxx xxx xxx Dst…
  • 34. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 28 C. LATIHAN SOAL Soal 1 XYZ Co. melakukan kontrak lease atas 2 buah Mesin produksi dari ABC Co. yang dimulai pada tanggal 5 Januari 2017 selama 4 tahun. XYZ Co. diberikan hak untuk menggunakan mesin tersebut dengan melakukan pembayaran sewa setiap tanggal 5 Januari (pembayaran dimuka). Informasi dari kontrak lease antara ABC Co. dan XYZ Co.: 1. Besarnya pembayaran sewa lease untuk 1 mesin sebesar $7.500 per tahun. 2. Masa manfaat dari mesin adalah 4 tahun dengan estimasi total nilai sisa sebesar $3.000. 3. Implicit interest rate sebesar 5% 4. Incremental interest rate sebesar 6%. 5. XYZ Co. bersedia menjamin nilai sisa dengan total expected residual value sebesar $2.500. 6. ABC Co. membukukan transaksi lease sebagai Finance Lease. Diminta: 1. Hitunglah nilai kontrak lease yang akan dikapitalisasi ABC Co. dan XYZ Co.! 2. Buatlah tabel amortisasi lease untuk ABC Co. dan XYZ Co.! 3. Buatlah jurnal ABC Co. dan XYZ Co. untuk tahun 2017-2018! 4. Buatlah jurnal ABC Co. dan XYZ Co. diakhir kontrak lease 5 Januari 2021! Soal 2 Menggunakan Latihan Soal 1 dengan kondisi XYZ Co. bersedia menjamin nilai sisa dengan total expected residual value sebesar $3.000. D. TUGAS Menggunakan Latihan Soal 1, buatlah jurnal ABC Co. dan XYZ Co. selama kontrak lease jika diketahui: 1. Besarnya pembayaran sewa lease untuk 1 mesin sebesar $9.000 per tahun. 2. Total harga pokok mesin bagi ABC Co. sebesar $50.000. 3. XYZ Co. bersedia menjamin nilai sisa sebesar $7.200 dengan expected residual value sebesar $6.000. 4. ABC Co. membukukan transaksi lease sebagai Sales-type Lease. 5. Informasi yang lain sama dengan Latihan Soal 1.
  • 35. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 29 LESSEE COMPUTATION PV of Lease Payment PV of Expected Payment Lease Amortization Schedule Date Description Annual Lease Payment Plus RV Interest on Lease Liability Reduction of Lease Liability Lease Liability LESSOR COMPUTATION PV of Lease Payment PV of GRV Lease Amortization Schedule Date Description Annual Lease Payment Plus RV Interest on Lease Receivable Recovery of Lease Receivable Lease Receivable
  • 36. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 30 LESSEE LESSOR
  • 37. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 31 LESSEE LESSOR
  • 38. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 32 MODUL 14 ACCOUNTING CHANGES AND ERROR ANALYSIS A. TINJAUAN INSTRUKSIONAL KHUSUS (TIK) Setelah mempelajari pokok bahasan ini, mahasiswa diharapkan dapat : 1. Memahami jenis-jenis perubahan akuntansi dan perlakuan akuntansinya 2. Memahami tipe-tipe kesalahan dan perlakuan akuntansinya B. LANDASAN TEORI 1. ACCOUNTING CHANGES a. Perubahan prinsip akuntansi IFRS mengharuskan menggunakan retrospective approach. Financial statement yang telah diterbitkan sebelumnya disusun ulang seolah olah kebijakan yang baru telah digunakan. Pengaruh kumulatif dari perubahan tersebut dilaporkan sebagai penyesuaian atas saldo awal R/E dari tahun pertama kali disajikannya laporan keuangan. Contoh: perubahan metode penilaian persediaan (Average menjadi FIFO), perubahan metode penyusutan. b. Perubahan estimasi akuntansi Perusahaan melaporkan secara prospektif perubahan dalam estimasi akuntansi. Contoh: perubahan estimasi piutang tak tertagih, masa manfaat aktiva, kewajiban garansi, dll. 2. ERROR ANALYSIS Perusahaan memperlakukan kesalahan yang terjadi di periode sebelumnya sebagai penyesuaian terhadap saldo awal R/E dalam periode berjalan. Tipe kesalahan yang terjadi: a. Kesalahan yang terbatas pada perkiraan laporan posisi keuangan. Contoh: mendebit accounts receivable menjadi notes receivable. Bila ditemukan pada periode kesalahan, langsung dikoreksi di periode tersebut. Bila ditemukan pada periode berikutnya, koreksi dibuat saat itu juga dan laporan posisi keuangan disusun kembali. b. Kesalahan yang terbatas pada perkiraan laba rugi. Contoh: mendebit office salaries expense menjadi store salaries expense. Kesalahan harus diperbaiki saat ditemukan dan menyusun kembali laporan laba rugi. c. Kesalahan yang mempengaruhi perkiraan laporan posisi keuangan dan laba rugi. 1. Kesalahan pada laba rugi yang apabila tidak ditemukan, maka secara otomatis saling menutupi dalam periode fiskal berikutnya (counterbalancing errors). 2. Kesalahan pada laba rugi yang apabila tidak ditemukan, maka tidak secara otomatis akan ditutup dalam periode fiskal berikutnya (non counterbalancing errors)
  • 39. JURUSAN AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS TARUMANAGARA Semester Genap 2021-2022 © 2022 Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Dilarang mengutip seluruh/sebagian dari isi buku modul ini tanpa seijin Laboratorium Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tarumanagara Halaman 33 C. LATIHAN SOAL Berikut kesalahan dalam pembukuan GOLD Co yang ditemukan pada tahun 2021 sebelum tutup buku : 1. Persediaan akhir tahun 2020 dicatat terlalu rendah sebesar $ 20,000. 2. Perusahaan tidak melakukan jurnal penyesuaian untuk gaji terhutang tahun 2019 sebesar $ 23,000 dan tahun 2020 sebesar $ 18,000. Bagian akuntansi membukukan dengan mendebit salaries expense pada saat gaji tersebut dibayarkan. 3. Penjualan tahun 2019 sebesar $ 120,000 dicatat sebagai penjualan tahun 2020 (sistem periodik) 4. Tanggal 30 Desember 2020 diterima uang sewa Gedung sebesar $ 30,000 untuk periode sewa 1 Januari 2021 – 31 Desember 2022. Bagian akuntansi mencatat sebagai pendapatan sewa pada saat menerima uang dan tidak membuat jurnal penyesuaian pada akhir tahun 2020. 5. Perusahaan membayar iklan untuk 2 tahun pada tanggal 1 Januari 2020 sebesar $ 20,000 dicatat sebagai advertising expense pada saat bayar. Bagian akuntansi tidak membuat jurnal penyesuaian apapun di akhir tahun 2020. 6. Pembelian tahun 2019 sebesar $ 5,000 dicatat sebagai pembelian tahun 2020. 7. Perusahaan membeli mesin pada tanggal 2 April 2020 sebesar $ 200,000. Masa manfaat 5 tahun. Metode penyusutan garis lurus. Perusahaan belum melakukan penyusutan atas mesin tersebut sejak pembelian mesin. 8. Perusahaan menerbitkan wesel bayar tanggal 1 Desember 2020 sebesar $ 50,000, 8 %, 3 bulan. Perusahan belum mencatat bunga pada tanggal 31 Desember 2020 Diminta: 1. Buatlah jurnal koreksi yang diperlukan GOLD Co. untuk tahun 2021! 2. Hitunglah laba bersih sebelum pajak GOLD Co. yang seharusnya untuk tahun 2019 dan 2020 jika GOLD Co. melaporkan laba bersih sebelum pajak untuk kedua tahun tersebut masing-masing sebesar $ 425.155 dan $ 520.580.