SlideShare a Scribd company logo
Edisi I.Desember 2014
MogeNews
Media Informasi dan Komunikasi
Kelompok Kerja Perempuan
MAJELIS RAKYAT PAPUA
ANGGREK
DARI MEJA
POKJA
PEREMPUA
N
DAFTAR ISI – MogeNews Edisi Desember 2014
ANGGREK DARI MEJA POKJA PEREMPUAN MRP
Menghadirkan Perubahan bagi Perempuan Papua 1
Hidup Tanpa Kekerasan 2
REPORTASE POKJA PEREMPUAN DI WILAYAH ADAT
ME PAGO 5
LA PAGO 6
TABI 7
SAERERI 8
HA ANIM 9
PROFIL ANGGOTA POKJA PEREMPUAN MRP
Ciska Abugau 10
Debora Mote,S.Sos 11
MogeNews , adalah Media pertukaran informasi tentang kegiatan Kelompok
Kerja Perempuan – Majelis Rakyat Papua dan pengetahuan bagi Kaum
Perempuan. Buletin ini bertujuan untuk menginspirasi perempuan Papua lainnya
melalui aktivitas Kelompok Kerja Perempuan Papua di Majelis Rakyat Papua selain
itu tujuan lainnya adalah untuk mempromosikan kehidupan Perempuan Papua di
Lima Wilayah Adat agar dapat diketahui oleh semua pihak yang peduli untuk
mengembangkan perempuan Papua ke depan.
MogeNews terbit tiap dua bulan dalam Bahasa Indonesia dan tata Bahasa
yang sederhana sehingga memudahkan pembaca untuk mendapatkan informasi di
dalamnya,disirkulasi melalui pos kepada pembaca dengan target utama adalah
Kelompok Perempuan Papua yang berada di seluruh Papua,baik di
Gunung,Lembah,Rawa-rawa sulit,Pesisir Pantai dan Kepulauan Papua. Tidak
dikenakan biaya apapun untuk memperoleh Buletin ini.
MogeNews dikelola oleh Pokja Perempuan – Majelis Rakyat Papua.seluruh
artikel dalam buletin ini adalah kontribusi sukarela dari anggota Kelompok Kerja
Perempuan-Majelis Rakyat Papua dan tambahan informasi dari berbagai sumber.
NOKEN , Gambar perdana dari Buletin kami
gunakan sebagai simbol kebanggaan budaya
kami akan hasil karya semua Perempuan
Papua di semua wilayah adat se-Tanah Papua
ini.Noken merupakan suatu symbol
ketekunan dan kesabaran seorang
Perempuan Papua,karena pembuatan noken
membutuhkan suatu ketekunan dan
kesabaran khusus yang luar biasa. Mari
Budayakan pemakaian Noken diantara
Perempuan Papua,Kalau bukan kita siapa
lagi-Kalau bukan sekarang kapan lagi.
MogeNews
Penanggung Jawab : Kelompok Kerja Perempuan – Majelis Rakyat Papua
Narasumber & Editor :
Debora Mote
Sisca Abogau
Berta P.Yane
Engelberta
Herlina Papara
Rode Muyasin
Nehemi Yebikon
Ere Wakur
Fransiska Mote
Hendrika Pasuaut
Narasumber & Editor : Juliana E.Wambrauw
Herlina Papare
Maria C. Ireeuw
Maria Kambirok
Merri Letipo
Penulis dan Editor : Jacqueline Hamadi
Design & Layout : Victor Waroy
Editor Foto : Vida Lidya
DUNIA PEREMPUAN
ANEKA TIPS 12
DAPUR MAMA PAPUA 13
SEJARAH 16 HARI ANTI KEKERASAN BAGI PEREMPUAN 14
PROFIL ORGANISASI PEREMPUAN PAPUA 15
TANGAN-TANGAN TERAMPIL 16
FOTO POKJA PEREMPUAN MRP 17
KEGIATAN DI POKJA PEREMPUAN MRP 20
Perempuan Papua merupakan salah satu
bagian dari Orang Asli Papua yang sangat
merasakan tidak adanya pemerataan dan
keadilan dalam pembangunan jika
dibandingkan dengan kekayaan alam
yang melimpah di sekitarnya.
Angka kematian ibu melahirkan yang
sangat tinggi di Papua bahkan tertinggi
di Indonesia . Angka melek huruf
perempuan Papua juga masih sangat
tinggi artinya mash banyak Perempuan
Papua yang belum bisa baca tulis.
Angka Kekerasan dan pelanggaran HAM bagi Perempuan Papua juga masih
menunjukan angka yang tinggi . rendahnya kapasitas dan taraf hidup perempuan
Papua masih banyak di jumpai.
Semua kondisi ini , telah menjadi suatu pemikiran tiada akhir bagi Pokja Perempuan
MRP untuk terus mendorong semua pihak untuk memandang penting pemberdayaan
dan perlindungan bagi Perempuan Papua dimanapun mereka berada di seluruh pelosok
Tanah Papua.
Examples of possible headlines include Product Wins Industry Award, New Product Can Save You Time,
Membership Drive Exceeds Goals, and New Office Opens Near You.
Perempuan adalah penting karena tanpa
perempuan suatu bangsa tidak akan maju dan
menjadi besar.Seperti ada pendapat :” Suatu
Negara dilihat maju apabila Perempuan nya
Maju”.
Pembentukan kelompok-kelompok Perempuan di
antara Perempuan Papua sangat dirasakan penting
untuk dilakukan,karena dengan bersatu mereka
bisa bersama-sama menyelesaikan permasalahan
mereka.
Semoga kita bisa menghadirkan suatu perubahan
berarti bagi perempuan Papua.
Menghadirkan Perubahan
bagi Perempuan Papua
Papua suatu pulau di ufuk Timur
Nusantara merupakan suatu daerah
dengan sumber daya Alam yang
sangat Kaya namun Pelaksanaan
pembangunan di Tanah Papua,
dalam rangka upaya meningkatkan
taraf hidup dan kesejahteraan
masyarakat, hingga saat ini belum
menunjukkan pemerataan dan
keadilan bagi orang asli Papua.
RANGKAIAN ANGGREK DARI MEJA
POKJA PEREMPUAN
Semua manusia pasti selalu
menginginlkan kehidupannya baik-
baiksaja,mulus dan
menyenangkan,kenyataannya
kehidupan manusia banyak
diperhadapkan dengan berbagai
masalah dan tantangan yang harus
dihadapi oleh manusia tanpa terkecuali.
Terkadang manusai harus berjuang
keras untuk keluar dari gejolak-gejolak
permasalahn hidupya ,Cara yang
dipakai setiap manusia juga berbeda
antara satu dan yang lain dalam
mencari jalan keluar masalah
kehidupan ini. Ada manusia yang
menggunakan cara yang pelan tapi
pasti dalam menyelesaikan masalah
tapi juga ada yang menggunakan cara
yang singkat,keras dan beresiko bagi
dirinya dan juga manusia lain di
sekitarnya.
Belakangan ini peristiwa kekerasan yang terjadi meningkat tajam.
Hampir setiap hari media massa menayangkan berbagai bentuk
kekerasan seperti demo anarkis, perkelahian antar mahasiswa,
kekerasan remaja, penganiayaan orang tua terhadap
anaknya,penganiayaan suami terhadap isteri atau sebaliknya, anak
membunuh orang tua, pembunuhan antar sesame keluarga dll.
Akhir-akhir ini dengan alasan sendiri-sendiri telah muncul anggapan
bahwa kekerasan adalah alat terampuh guna memperoleh apa yang
diinginkan, sungguh prihatin melihat kenyataan di atas.
Bagaimana mungkin kehidupan manusia didalam komunitasnya yang
sejak zaman dahulu dikenal ramah, sopan santun, dan penyabar
telah berubah menjadi mudah tersinggung dan marah serta agresif.
Pasti ada sesuatu yang salah dan perlu segera diluruskan.
Penyebab-penyebab kekerasan berbeda satu dengan yang
lainnya,namun jika didalami lebih jauh permasalahn utamanya
antara lain masalah ekonomi. Manusia yang hidup dalam keluarga
yang sering mengalami kekerasan didalam hidupnya,pada umumnya
berasal dari kalangan ekonomi menengah dan bawah,walau
kenyataannya tidak semua mengalaminya.
Oleh sebab itu akar permasalahan kekerasan dan kepekaan manusia
akan penyebab kekerasan harus ada dan dapat diselesaikan secara
bijak.
Kekerasan jangan pernah terjadi dan terulang lagi.karena hidup
yang normal adalah hidup tanpa kekerasan sesuai dengan apa yang
Tuhan kehendaki tentang bagaimana manusia hidup.
Hidup tanpa kekerasan harus kita praktekan sehingga anak cucu kita
kelak dapat mewarisi gaya hidup yang baik ini.
Semoga di kemudian hari ada banyak kehidupan yang tanpa
kekerasan.
Doa St.Fransiskus Asisi
Tuhan, Jadikanlah aku pembawa damai,
Bila terjadi kebencian,jadikanlah aku
pembawa cinta kasih,
Bila terjadi penghinaan,jadikanlah aku
pembawa pengampunan,
Bila terjadi perselisihan,jadikanlah aku
pembawa kerukunan,
Bila terjadi kebimbangan,jadikanlah aku
pembawa kepastian,
Bila terjadi kesesatan,jadikanlah aku pembawa kebenaran,
Bila terjadi kesedihan,jadikanlah aku sumber kegembiraan,
Bila terjadi kegelapan,jadikanlah aku pembawa terang,
Tuhan semoga aku ingin menghibur dari pada dihibur,
memahami dari pada dipahami, mencintai dari pada dicintai,
sebab dengan memberi aku menerima, dengan mengampuni
aku diampuni, dengan mati suci aku bangkit lagi, untuk
hidup selama-lamanya. Amen.
ME PAGO
Daerah Tengah Papua ini terkenal dengan Kekayaan Mineral yang Emas da
Tembaga yang terkandung di bellahan bumi Papua ini . Kopi,Coklat dari dataran
Monemani sudah terkenal sejak masa pemerintahan Belanda lalu.
Seperti Daerah Selatan,orang Papua di wilayah ini banyak memeluk agama Krsten
Katolik.
Sayangnya daerah yang kaya ini juga tercatat sebagai salah satu daerah dengan
angka pelanggaran HAM tertinggi di Papua.
Transportasi utama untuk mencapai sebagian besar wilayah ini adalah melalui
transportasi udara yang tentunya sangat sulit dan mahal bagi masyarakat asli.
Anggota Pokja Perempuan MRP yang mewakili wilayah ini periode 2011 – 2016
adalah :
Debora Mote,S.Sos,
Ciska Abugau ,
Frasiska Mote
Engel bertha Kotorok
Danau Tigitage Paniai
LA PAGO
Penduduk asli yang mendiami wilayah adat ini adalah Suku Dani, Kimyal dan Suku Yali.
Penduduk sebagian besar Pemeluk agama Kristen dan lainnya agama Islam.
Di beberapa wilayah perkembangan sudah sangat pesat baik itu pendidikan,ekonomi dan fasilitas
kesehatan namun di beberapa wilayah masih banyak yang tertinggal.
Sayuran segar ,buah Nenas,Buah Merah dan Buah Naga merupakan beberapa hasil bumi unggulan
dari daerah ini yang sangat terkenal.
Perwakilan Anggota Pokja Perempuan MRP untuk Daerah Pemilihan ini periode 2011 – 2016
adalah :
Ere Wakur,AK.Bid.
Merry Lantipo
Nehemi Yebikon
Perkampungan di Bukit Jayawijaya
TABI
Daerah yang lebih dikenal dengan nama “ Negeri Matahari terbit “ berada
paling Timur di pulau Papua ini.
Memiliki daerah yang berbatasan langsung dengan Papua New Guinea.
Disana terdapat Hutan Keerom, Grime, Lereh ,Sarmi hingga Mamberamo yang
kaya dengan Rotan, Misoy dan jenis kayu-kayu industry lainnya. Kekayaan
aneka burung di Hutan hingga kekayaan sungai , Danau dan Lautan.
Merupakan salah satu daerah di Dunia yang menjadi saksi bisu sejarah
terjadinya Perang Dunia ke II,karena disinilah terdapat markas besar Jenderal
Doughlas Mac Arthur yang terkenal itu.
Perwakilan Anggota Pokja Perempuan MRP untuk Daerah Pemilihan ini
periode 2011 – 2016 adalah :
- Rode Muyasin,Amd.Pd
- Bertha P Yane
- Maria Christine Ireeuw
Danau Sentani
SAERERI
Wilayah Adat Saereri meliputi masyarakat adat Papua di sekitar teluk Cenderawasih. Pulau
Byak Numfor ,Pulau Yapen dan Waropen merupakan bagian dari wilayah adat ini yang
tepatnya di sepanjang Pantai Utara Tanah Papua ini.
Kekayaan hasil Laut dan wisata merupakan unggulan dari wilayah ini.
Daerah Biak Numfor merupakan pintu gerbang bagi provinsi Papua yang mudah dijangkau
dari berbagai wilayah di nusantara dan mancanegara.
Wilayah Yapen terkenal dengan hasil laut yang kaya dan pengelolaan perkebunan rakyat
untuk Vanili,Coklat, hingga pengelolaan penanaman Rumput Laut.
Pada masa pemerintahan Belanda kota-kota di wilyah Saereri mengambil peran penting baik
sebagai kota pemerintahan dan juga pendidikan.
Perwakilan Anggota Pokja Perempuan MRP untuk Daerah Pemilihan ini periode
2011 – 2016 adalah :
- Juliana E Wambrauw
- Herlina Rosa Papare
Pantai Timur Pulau Byak
ANIM HA
Wilayah Adat ini meliputi wilayah Selatan Papua mulai dari Pantai Wasur hingga ke
pedalaman Boven Digoel ,Mapi dan Tanah Asmat . Wilayah yang kaya dengan talenta
seni ukir yang mendunia. Kawasan unik yang mempunyai karakteristik tanah tersediri
lagi sehingga semakin memperkaya Tanah Papua. Pada masa pemerintah Belanda
daerah ini menjadi tempat pembuangan bagi Bung Hatta tepatnya di Boven Digoel.
Laut Pantai dan sungainya kaya akan sumber daya alam yang melimpah.Di dataran
savana basah yang terbentang luas masih dapat dijumpai beberapa kanguru,Rusa
serta binatang yang dilindungi lainnya. Istana-istana Semut semakin memperindah
Tanah Rusa ini.
Hampir semua masyarakat asli di sana memeluk agama Kristen Katholik. Salah satu
bagian wilayah ini berbatasan secara langsung dengan Negara tetangga Papua New
Guinea.
Perwakilan Anggota Pokja Perempuan MRP untuk Daerah Pemilihan ini
periode 2011 – 2016 adalah :
- Hendrika Pasuaut
- Maria Kambirop
PROFIL ANGGOTA POKJA PEREMPUAN - MAJELIS RAKYAT PAPUA
CISKA ABUGAU
Nama : Ciska Abugau
Tempat Tanggal Lahir : Titigi ,9 Desember
Asal Daerah : Dogiay
Ayah : Chris Abugau
Ibu : Martha Migau
Anak ke-1 dari 7 bersaudara
Pengalaman Pendidikan :
- SD YPPK Titigi - 1983
- SMP YPPK Moanemani ( Dogiay ) - 1986
- SPG YPPK Teruna Bakti Waena – 1989
- PGSD – D2 UNCEN - 1992
Pengalaman Pribadi :
Mulai pekerjaan sebagai guru honorer pada tahun 1989 di SD asalnya
bersekolah dulu SD YPPK Titigi selama 1 tahun.
Pada Tahun 1990 Menikah ,dua tahun kemudian yaitu 1992 melanjutkan
studi D2 di PGSD Uncen Abepura. Tahun 1996 diangkat menjadi Pegawai
Negeri dan mulai mengajar di SD Inpres Tundu Mulia,Kabupaten Puncak
Jaya yang saat itu masih berstatus kecamatan.Tahun 1998 pindah kerja
mengajar di SD YPPK Bilogai.Pada Tahun 2002 pindah ke Jayapura
mengikuti suami dan mengajar di SD Inpres Perumnas II.
Selain sebagai Pengajar aktif juga di dunia LSM khususnya bidang
Kemanusiaan, Organisasi yang diikuti antara lain Tiki,SPK ,ICAKAP dan
WKRI.Selain itu aktif juga dalam bidang Kerohanian.
Minat untuk bidang kerohanian sudah digeluti sejak masih duduk di
bangku SMP dan tetap setia dengan kegiatan ini sampai sekarang.
Kemauan keras dan Doa yang selalu terbit di dalam hati kecil perempuan
Papua ini untuk menolong orang banyak khususnya orang asli Papua telah
mendorong pribadi ini dan lingkungan sekitarnya untuk meniti karir ke
jenjang yang lebih tinggi yaitu sebagai perpanjangan tangan
perempuan-perempuan Dogiay di MRP. Tanpa disadari olehnya keluarga
dekatnya juga turut mendoakan Perempuan perkasa ini untuk
maju,suatu ketika melalui dorongan dari anak pertamanya , perempuan
asli Dogiay ini pun bersemangat penuh untuk maju menduduki kursi
anggota MRP perwakilan Dapil VI,dan ,akhirnya terpilih menjadi anggota
Majelis Rakyat Papua periode 2011-2016.
Keberhasilan Perempuan Papua yang satu ini memang tak lepas dari
Kemauan keras,dukungan pengertian Suami dan Pemikiran brilian anak
terkasihnya,Cypri.
(ditulis sesuai dengan catatan pribadi dari Ciska Abugau )
PROFIL ANGGOTA POKJA PEREMPUAN - MAJELIS RAKYAT PAPUA
DEBORA MOTE,S,Sos
Nama : Debora Deby Wati Mote,SSos
Tempat Tanggal Lahir : Enarotali 1 Desember 1974
Asal Daerah : Enarotali
Pengalaman Pendidikan :
- SD Negeri ,Waghete - 1990
- SMP Negeri ,Waghete - 1993
- SMA YPK TARBENAKEL , Nabire – 1998
- Institud Study Social dan Pastoral ,Enarotali – 2008
Pengalaman Pribadi :
Banyak berkecimpung di Pramuka sejak masih duduk di bangku Sekolah
Dasar ,mulai dari tingkat Siaga hingga menjadi Pembina Pramuka.
Mengikuti beberapa latihan dasar kepemimpinan Pada bidang
kepramukaan yang dilakukan di berbagai tempat,seperti di
Manokwari,Waropen dan Jayapura. .Selain itu ada beberapa pelatihan
seperti pelatihan pengembangan usaha pertanian dan pelatihan bagi
anak usia dini.Karena beberapa pengalaman dari pelatihan,dia beberapa
kali sebagai pelopor pendirian beberapa organisasi Perempuan yang
menghimpun semua perempuan di daerah asalnya,Enarotali ,seperti
Organisasi Anigou pada tahun 2004,Lembaga Solidaritas Perempuan Tigi
peku pada tahun 2006 yang kemudian berganti nama menjadi Himpunan
Perempuan Deiyai pada tahun 2012. Selain itu pernah juga menjadi
pengurus pada organisasi pemuda KNPI Kabupaten Paniai pada
tahun2004.Pada bidang kerohanian,pernah aktif sebagai pengasuh
sekolah minggu pada tahun 2007 di Gereja Anthiokia Enarotali dan untuk
diketahui keterwakilannya di MRP pada Pokja Perempuan adalah diutus
oleh organisasi perempuan Gereja.
Impian dan harapannya untuk perempuan Papua bahwa semua
Perempuan Papua harus bersatu dan berperan aktif dalam pembangunan
di segala bidang,lebih khusus pengembangan diri melalui pengalaman
organisasi untuk .
(ditulis sesuai dengan catatan pribadi dari Debora Mote )
ANEKA TIPS
Kurang Konsumsi Air, Berbahaya bagi Darah
Jika kita mengkonsumsi air putih kurang dari anjuran kesehatan (8 gelas sehari), efek yang ditimbulkan bagi tubuh
tidak dapat kita lihat dan rasakan secara jaringan tubuh lain untuk menyeimbangkan air dalam seluruh jaringan tubuh.
Di antaranya dari darah.
Kekurangan air Putih bagi darah amat berbahaya bagi tubuh. Sebab, darah akan menjadi kental. Akibatnya, perjalanan
darah sebagai alat transportasi oksigen dan zat-zat makanan pun bisa terganggu. Kemudian perlu
diingat, bahwa darah juga perlu dibersihkan oleh organ ginjal. Ginjal berfungsi sebagai filter (penyaring) yang memiliki
jala-jala yang sangat halus untuk membersihkan darah dari racun, kotoran dan oksidan, jika ginjal harus menyaring
darah yang terlalu kental maka ginjal harus bekerja ekstra keras.
Sangat mungkin dengan keadaan yang demikian jalam jangka waktu relatif panjang, ginjal akan mengalami kerusakan.
Sehingga untuk tetap mununjang fungsi penyaringan darah diperlukan donor ginjal atau pencucian darah eksternal
(hemodialisis).
Itu pengaruh kurang air putih terhadap kerja darah dan ginjal. Lalu bagaimana dengan otak? Perjalanan darah yang
kental tersebut juga akan terhambat saat melewati otak. Padahal, sel-sel otak paling boros mengonsumsi makanan dan
oksigen yang dibawa oleh darah. Sehingga, jika kekurangan air, fungsi sel-sel otak tidak berjalan optimal dan bahkan
bisa cepat mati. Kondisi tersebut akan semakin memicu timbulnya stroke. So, janganlah kita sampai kekurangan air!
(www.female.kompas.com)
10 kebiasaan yang dapat Merusak Otak edited by dr.Leman, DTM&H
1. Tidak Sarapan Pagi
Mereka yang tidak mengkonsumsi sarapan pagi memiliki kadar gula darah yang rendah, yang akibatnya suplai
nutrisi ke otak menjadi kurang.
2. Makan Terlalu Banyak
Terlalu banyak makan, apalagi yang kadar lemaknya tinggi, dapat berakibat mengerasnya pembuluh darah
otak karena penimbunan lemak pada dinding dalam pembuluh darah. Akibatnya kemampuan kerja otak akan
menurun.
3. Merokok
Zat dalam rokok yang terhisap akan mengakibatkan penyusutan otak secara cepat, serta dapat mengakibatkan
penyakit Alzheimer.
4. Mengkonsumsi gula terlalu banyak
Konsumsi gula yang terlalu banyak akan menyebabkan terganggunya penyerapan protein dan nutrisi, sehingga
terjadi ketidakseimbangan gizi yang akan mengganggu perkembangan otak
5. Polusi Udara
Otak adalah konsumen oksigen terbesar dalam tubuh manusia. Menghirup udara yang berpolusi menurunkan
suplai oksigen ke otak sehingga dapat menurunkan fungsi otak.
6. Kurang Tidur
Otak memerlukan tidur sebagai saat beristirahat dan memulihkan kemampuannya. Kekurangan tidur dalam
jangka waktu lama akan mempercepat kerusakan sel-sel otak.
7. Menutup kepala saat tidur
Kebiasaan tidur dengan menutup kepala meningkatkan konsentrasi zat karbondioksida dan menurunkan
konsentrasi oksigen yang dapat menimbulkan efek kerusakan pada otak.
8. Menggunakan pikiran saat sakit
Bekerja terlalu keras atau memaksakan untuk menggunakan pikiran kita saat sedang sakit dapat menyebabkan
berkurangnya efektifitas otak serta dapat merusak otak.
9. Kurang menggunakan otak untuk berpikir
Berpikir adalah cara yang paling tepat untuk melatih otak kita. Kurang melatih otak untuk berpikir dapat
menyebabkan mengkerutnya otak kita.
10. Jarang berkomunikasi
Komunikasi diperlukan sebagai salah satu sarana memacu kemampuan kerja otak. Berkomunikasi secara
intelektual dapat memicu efisiensi otak. Jarangnya berkomunikasi akan menyebabkan kemampuan intelektual
otak jadi kurang terlatih.
DAPUR MAMA PAPUA
IKAN KUAH KUNING
Bahan :
 1 ekor ikan tongkol, bersihkan dan
rendam dengan jeruk nipis dan garam
 1 buah jeruk nipis, peras
 kemangi, siangi
 cabe rawit hijau, buang batangnya
 2 sdm minyak untuk menumis
 1 batang sereh, memarkan
 2 lembar daun salam
 600 ml air matang
Bumbu yang dihaluskan:
 2 siung bawang putih
 4 buah bawang merah
 3 buah kemiri
 2 cm jahe
 2 cm kunyit
 1 sdm gula pasir
 1 sdt sdm garam
Cara membuatnya :
 Tumis bumbu yang sudah dihaluskan beserta
sereh dan salam hingga harum dan matang
 Tambahkan air matang, masak hingga mendidih
 Masukkan ikan, garam, gula dan cabe rawit,
masak hingga ikan matang
 Sesaat sebelum masakan diangkat, tambahkan
daun kemangi dan jeruk nipis, aduk rata
 Sajikan sebagai pelengkap papeda(bisa diganti
dengan Nasi putih hangat).
(Untuk 6 Porsi )
Sumber :www.resep-masakan.net
RRESEP PUDING JAGUNG
RESEP PUDING JAGUNG
Selain cara membuatnya mudah, bahan yang dibutuhkan dalam membuat puding jagung sangat
simpel .
Bahan:
Jagung manis 200 gram, lalu diblender hingga lembut (gunakan air/susu/santan sampai 400 ml)
Agar-agar bening 1 sachet sebanyak 7 gr
Air/susu low fat/santan 300 ml
Vanila essense 1 sdm
Gula pasir 7 sdm
Cara Membuat :
1. Siapkan cetakan lalu dibasahi dengan agar pudingnya mudah keluar.
2. Hasil blenderan jagung dicampur dengan air/susu/santan. Panaskan diatas api sedang.
3. Agar-agar dicairkan dengan sedikit air, lalu masukkan.
4. Sisa bahan yg lain dimasukkan yaitu gula pasir, vanilla essense, lalu aduk rata.
5. Biarkan hingga mendidih, sambil diaduk sesekali.
6. Tuangkan ke cetakan, lalu biarkan dingin atau kalau bisa masukkan ke freezer kalau ingin
cepat.
7. Setelah dingin dan udah mulai mengeras, siap untuk dipotong-potong dan disajikan.
Keterangan : sdm = sendok makan
Sejarah Kampanye 16 Hari
Anti Kekerasan Terhadap Perempuan
Kampanye 16 Hari Anti Kekerasan terhadap
Perempuan (16 Days of Activism Against Gender
Violence) merupakan kampanye internasional
untuk mendorong upaya-upaya penghapusan
kekerasan terhadap perempuan di seluruh dunia.
Aktivitas ini sendiri pertama kali digagas oleh
Women’s Global Leadership Institute tahun 1991
yang disponsori oleh Center for Women’s Global
Leadership.
Setiap tahun, kegiatan ini berlangsung dari
tanggal 25 November yang merupakan Hari
Internasional Penghapusan Kekerasan terhadap
Perempuan hingga tanggal 10 Desember yang
merupakan Hari Hak Asasi Manusia (HAM)
Internasional. Dipilihnya rentang waktu tersebut
adalah dalam rangka menghubungkan secara
simbolik antara kekerasan terhadap perempuan
dan HAM, serta menekankan bahwa kekerasan
terhadap perempuan merupakan salah satu bentuk
pelanggaran HAM.
Mengapa 16 Hari ?
Penghapusan kekerasan terhadap perempuan
membutuhkan kerja bersama dan sinergi dari
berbagai komponen masyarakat untuk bergerak
secara serentak, baik aktivis HAM perempuan,
Pemerintah, maupun masyarakat secara umum.
Dalam rentang 16 hari, para aktivis HAM
perempuan mempunyai waktu yang cukup guna
membangun strategi pengorganisiran agenda
bersama yakni untuk:
 menggalang gerakan solidaritas berdasarkan
kesadaran bahwa kekerasan terhadap
perempuan merupakan pelanggaran HAM,
 mendorong kegiatan bersama untuk
menjamin perlindungan yang lebih baik
bagi para survivor (korban yang sudah
mampu melampaui pengalaman
kekerasan),
 mengajak semua orang untuk turut terlibat aktif
sesuai dengan kapasitasnya dalam upaya
penghapusan segala bentuk kekerasan terhadap
perempuan.
http://id.wikipedia.org/wiki/Komisi_Nasional_Anti_Kekerasan_Terhad
ap_Perempuan
PROFIL ORGANISASI PEREMPUAN DI PAPUA
1. Kelompok Pengrajin Kulit Kayu Kombouw – Khalkote Permai
Alamat : Kampung Asei Besar Distrik-Sentani Timur,Kabupaten Jayapura
Pimpinan : Ibu Martha Ohee
Mitra kerja : Pemerintah Provinsi Papua , Pemerintah Kabupaten Jayapura.
Kegiatan : Membuat aneka kerajinan tangan dari kulit Kayu seperti Tas Buku Tas Santai
,Sarung HP.Topi Santai,Topi Cowboy,Sarung Notebook,Map,Lukisan diatas kulit kayu
dengan berbagai motif. Menerima pemesanan barang dengan cara menghubungi
085244798042 ( Ibu Martha Ohee) atau email ke atha.ohee@gmail.com.
2. Tabadic Miyeric – Ikatan Perempuan Tabati
Alamat : Kampung Tobati – Distrik Jayapura Selatan – Kota Jayapura
Pimpinan : Emma Hamadi Sroyer SIP
Mitra kerja : Pelanusa – Malang , Kantor Pemberdayaan Perempuan dan KB – Kota Jayapura
Kegiatan : Pelatihan Ketrampilan ,Kampanye Lingkungan Hidup,Ekonomi Produktif.
Email : tabadicmiyeric@gmail.com
Tips bagaimana membuat tim atau Kelompok anda menjadi yang
solid dan kuat :
PERTAMA : tentukan visi bersama dari kelompok anda yang mau dicapai.
Langkah pertama ini adalah langkah yang terpenting. Tanpa adanya penentuan
sasaran atau visi, ini akan membuat apa yang dikerjakan menjadi tidak terarah
bahakan akan menjadi salah sasaran. Untuk itu, cobalah luangkan waktu terlebih
dahulu untuk mengetahui apa yang sebenarnya menjadi visi yang mau dicapai.
KEDUA : selalu ingatkan akan visi bersama yang mau dicapai.
Visi tidak hanya bisa dicapai dengan satu kali set lalu selesai. Survei
membuktikan, kalau visi secara terus – menerus diingatkan dalam waktu yang
berkala, pasti visi itu akan lebih mudah dicapai. Mengapa? Karena saat sudah
mulai bergeser maka tindakan yang mau diraih saat mengejar pencapaian visi
tersebut, dengan diingatkan kembali secara terus menerus akan membuat kita
mengarahkan kembali ke visi yang sudah ditentukan kelompok di awal.
KETIGA : dukung untuk terjadinya kerjasama untuk pencapaian visi.
Sebagai pimpinan kelompok, teruslah memberikan dukungan terhadap tim untuk
saling bekerja sama mencapai visi. Ingatkan bahwa hasil yang akan dinikmati juga
akan dinikmati bersama kelak. Jika kita sendiri adalah pemain timnya, maka
dukunglah apa yang sudah ditentukan oleh pemimpin kita, dukung juga rekan
yang lainnya untuk bisa saling membantu dalam proses pencapaian visi tersebut.
TANGAN-TANGAN TERAMPIL
Hiasan Meja Makan “ Bunga Mawar
dari Strawberry”
Gambar Atas :
Hiasan Pintu Ornament Natal dengan menggunakan bahan
bekas botol plastic minuman
MogeNews
FOTO POKJA PEREMPUAN
MAJELIS RAKYAT PAPUA
Kampanye 16 Hari Anti Kekerasan pada Perempuan – Dogiyai-November 2014 ,sumber foto : Debora Mote
DALAM EDISI MogeNews , SELALU MENAMPILKAN BERBAGAI FOTO YANG
BERCERITA MENGENAI KEGIATAN POKJA PEREMPUAN MAJELIS RAKYAT PAPUA
. SEMUA FOTO YANG TERMUAT ADALAH KONTRIBUSI DARI SEMUA ANGGOTA
POKJA PEREMPUAN MAJELIS RAKYAT PAPUA.
Kampanye 16 Hari anti Kekerasan di Dogiyai - 2014
Kunjungan kerja ke Kabupaten Sarmi -2014
Peringatan 16 Hari Anti Kekerasan bagi Perempuan – Kabupaten Puncak Jaya -2013
Keterangan Gambar arah Jarum Jam : Peringatan 16 Hari anti Kekerasan bagi Perempuan-Boven Digoel 2013 ; Hearing bersama Yayasan
Sagu Papua 2014 ; Perwakilan Pokja Perempuan di PURT MRP ; Rapat Penyusunan Program
Rapat Internal Penyusunan Program
Kerja 2015 dan Evaluasi Kegiatan 2014
Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang
dilakukan setiap tahun oleh semua Pokja di Majelis
Rakyat Papua.
Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk melihat
kembali kegiatan bersama yang telah dilakukan
selama tahun 2014 serta menyusun rancangan
kegiatan yang akan dilakukan selama tahun 2015
yang akan datang.
Kampanye 16 Hari Anti Kekerasan bagi Perempuan-
Biak Numfor, Supiori,Dogiyai ,2014
Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahun
oleh Pokja Perempuan di Majelis Rakyat Papua dalam rangka
mendukung kampanye Stop Kekerasan bagi Perempuan serta Hak
Asasi Manusia. Untuk kegiatan tahun 2014 Pokja Perempuan
terbagi kedalam dua Tim besar dimana Tim pertama melakukan
kegiatan di Kabupaten Dogiyai dan Tim kedua melakukan kegiatan
di Biak Numfor dan Supiori.
Kegiatan ini juga melibatkan semua elemen masyarakat dan
pemerintah setempat.
Moge news jilid1

More Related Content

Similar to Moge news jilid1

kebudayaan desa baopana
kebudayaan desa baopanakebudayaan desa baopana
kebudayaan desa baopanaErick Ruing
 
Sambutan bupati wonosobo + gubernur upacara 17 agustus 2021 cap
Sambutan bupati wonosobo + gubernur upacara 17 agustus 2021 capSambutan bupati wonosobo + gubernur upacara 17 agustus 2021 cap
Sambutan bupati wonosobo + gubernur upacara 17 agustus 2021 cap
ShintaDevi11
 
Tabloid reformata edisi 146 desember 2011
Tabloid reformata edisi 146 desember 2011Tabloid reformata edisi 146 desember 2011
Tabloid reformata edisi 146 desember 2011
Reformata.com
 
Konsolidasi Gereja dalam 
Menghadapi Persoalan Bangsa
Konsolidasi Gereja dalam 
Menghadapi Persoalan Bangsa Konsolidasi Gereja dalam 
Menghadapi Persoalan Bangsa
Konsolidasi Gereja dalam 
Menghadapi Persoalan Bangsa KonasGK
 
Makalah ilmu sosial budaya dasar
Makalah  ilmu sosial budaya dasarMakalah  ilmu sosial budaya dasar
Makalah ilmu sosial budaya dasarLaely H
 
Makalah konflik papua
Makalah konflik papuaMakalah konflik papua
Makalah konflik papuaAi Roudatul
 
Islam di papua
Islam   di papuaIslam   di papua
Islam di papua
Helmon Chan
 
Bm th4
Bm th4Bm th4
Bm th4
arfinzai
 
Bm th4
Bm th4Bm th4
Bm th4
arfinzai
 
Mereka yang tidak pernah menyerah bok
Mereka yang tidak pernah menyerah bokMereka yang tidak pernah menyerah bok
Mereka yang tidak pernah menyerah bokheri baskoro
 
Bm th4
Bm th4Bm th4
Bm th4
arfinzai
 
Warta Jemaat - GPIB jemaat "SHALOM" - Sidoarjo / 30 maret 2014
Warta Jemaat - GPIB jemaat "SHALOM" - Sidoarjo / 30 maret 2014Warta Jemaat - GPIB jemaat "SHALOM" - Sidoarjo / 30 maret 2014
Warta Jemaat - GPIB jemaat "SHALOM" - Sidoarjo / 30 maret 2014
GPIB jemaat "SHALOM"
 
Warta Jemaat - GPIB jemaat "SHALOM" - Sidoarjo / 12 oktober 2014
Warta Jemaat - GPIB jemaat "SHALOM" - Sidoarjo / 12 oktober 2014Warta Jemaat - GPIB jemaat "SHALOM" - Sidoarjo / 12 oktober 2014
Warta Jemaat - GPIB jemaat "SHALOM" - Sidoarjo / 12 oktober 2014
GPIB jemaat "SHALOM"
 
Masa depan keberagaman di indonesia
Masa depan keberagaman di indonesiaMasa depan keberagaman di indonesia
Masa depan keberagaman di indonesia
Imam Muda Ikram
 
00-PRAKTEK CERDAS DI LOMBOK UTARA-publish
00-PRAKTEK CERDAS DI LOMBOK UTARA-publish00-PRAKTEK CERDAS DI LOMBOK UTARA-publish
00-PRAKTEK CERDAS DI LOMBOK UTARA-publishdaniel kaligis
 
The Role of Dayak Young Generation to Continue and Inherit Customary Laws and...
The Role of Dayak Young Generation to Continue and Inherit Customary Laws and...The Role of Dayak Young Generation to Continue and Inherit Customary Laws and...
The Role of Dayak Young Generation to Continue and Inherit Customary Laws and...
Andrew Ambrose aka Atama Katama
 

Similar to Moge news jilid1 (20)

kebudayaan desa baopana
kebudayaan desa baopanakebudayaan desa baopana
kebudayaan desa baopana
 
Sambutan bupati wonosobo + gubernur upacara 17 agustus 2021 cap
Sambutan bupati wonosobo + gubernur upacara 17 agustus 2021 capSambutan bupati wonosobo + gubernur upacara 17 agustus 2021 cap
Sambutan bupati wonosobo + gubernur upacara 17 agustus 2021 cap
 
Tabloid reformata edisi 146 desember 2011
Tabloid reformata edisi 146 desember 2011Tabloid reformata edisi 146 desember 2011
Tabloid reformata edisi 146 desember 2011
 
Konsolidasi Gereja dalam 
Menghadapi Persoalan Bangsa
Konsolidasi Gereja dalam 
Menghadapi Persoalan Bangsa Konsolidasi Gereja dalam 
Menghadapi Persoalan Bangsa
Konsolidasi Gereja dalam 
Menghadapi Persoalan Bangsa
 
Makalah ilmu sosial budaya dasar
Makalah  ilmu sosial budaya dasarMakalah  ilmu sosial budaya dasar
Makalah ilmu sosial budaya dasar
 
Gender slide
Gender slideGender slide
Gender slide
 
Makalah konflik papua
Makalah konflik papuaMakalah konflik papua
Makalah konflik papua
 
Islam di papua
Islam   di papuaIslam   di papua
Islam di papua
 
Bm th4
Bm th4Bm th4
Bm th4
 
Bm th4
Bm th4Bm th4
Bm th4
 
Edupost edisi april
Edupost edisi aprilEdupost edisi april
Edupost edisi april
 
Mereka yang tidak pernah menyerah bok
Mereka yang tidak pernah menyerah bokMereka yang tidak pernah menyerah bok
Mereka yang tidak pernah menyerah bok
 
Bm th4
Bm th4Bm th4
Bm th4
 
Warta Jemaat - GPIB jemaat "SHALOM" - Sidoarjo / 30 maret 2014
Warta Jemaat - GPIB jemaat "SHALOM" - Sidoarjo / 30 maret 2014Warta Jemaat - GPIB jemaat "SHALOM" - Sidoarjo / 30 maret 2014
Warta Jemaat - GPIB jemaat "SHALOM" - Sidoarjo / 30 maret 2014
 
Rohingya@mra
Rohingya@mraRohingya@mra
Rohingya@mra
 
Warta Jemaat - GPIB jemaat "SHALOM" - Sidoarjo / 12 oktober 2014
Warta Jemaat - GPIB jemaat "SHALOM" - Sidoarjo / 12 oktober 2014Warta Jemaat - GPIB jemaat "SHALOM" - Sidoarjo / 12 oktober 2014
Warta Jemaat - GPIB jemaat "SHALOM" - Sidoarjo / 12 oktober 2014
 
Masa depan keberagaman di indonesia
Masa depan keberagaman di indonesiaMasa depan keberagaman di indonesia
Masa depan keberagaman di indonesia
 
Majalah gerbang
Majalah gerbangMajalah gerbang
Majalah gerbang
 
00-PRAKTEK CERDAS DI LOMBOK UTARA-publish
00-PRAKTEK CERDAS DI LOMBOK UTARA-publish00-PRAKTEK CERDAS DI LOMBOK UTARA-publish
00-PRAKTEK CERDAS DI LOMBOK UTARA-publish
 
The Role of Dayak Young Generation to Continue and Inherit Customary Laws and...
The Role of Dayak Young Generation to Continue and Inherit Customary Laws and...The Role of Dayak Young Generation to Continue and Inherit Customary Laws and...
The Role of Dayak Young Generation to Continue and Inherit Customary Laws and...
 

Moge news jilid1

  • 1. Edisi I.Desember 2014 MogeNews Media Informasi dan Komunikasi Kelompok Kerja Perempuan MAJELIS RAKYAT PAPUA
  • 2. ANGGREK DARI MEJA POKJA PEREMPUA N DAFTAR ISI – MogeNews Edisi Desember 2014 ANGGREK DARI MEJA POKJA PEREMPUAN MRP Menghadirkan Perubahan bagi Perempuan Papua 1 Hidup Tanpa Kekerasan 2 REPORTASE POKJA PEREMPUAN DI WILAYAH ADAT ME PAGO 5 LA PAGO 6 TABI 7 SAERERI 8 HA ANIM 9 PROFIL ANGGOTA POKJA PEREMPUAN MRP Ciska Abugau 10 Debora Mote,S.Sos 11 MogeNews , adalah Media pertukaran informasi tentang kegiatan Kelompok Kerja Perempuan – Majelis Rakyat Papua dan pengetahuan bagi Kaum Perempuan. Buletin ini bertujuan untuk menginspirasi perempuan Papua lainnya melalui aktivitas Kelompok Kerja Perempuan Papua di Majelis Rakyat Papua selain itu tujuan lainnya adalah untuk mempromosikan kehidupan Perempuan Papua di Lima Wilayah Adat agar dapat diketahui oleh semua pihak yang peduli untuk mengembangkan perempuan Papua ke depan. MogeNews terbit tiap dua bulan dalam Bahasa Indonesia dan tata Bahasa yang sederhana sehingga memudahkan pembaca untuk mendapatkan informasi di dalamnya,disirkulasi melalui pos kepada pembaca dengan target utama adalah Kelompok Perempuan Papua yang berada di seluruh Papua,baik di Gunung,Lembah,Rawa-rawa sulit,Pesisir Pantai dan Kepulauan Papua. Tidak dikenakan biaya apapun untuk memperoleh Buletin ini. MogeNews dikelola oleh Pokja Perempuan – Majelis Rakyat Papua.seluruh artikel dalam buletin ini adalah kontribusi sukarela dari anggota Kelompok Kerja Perempuan-Majelis Rakyat Papua dan tambahan informasi dari berbagai sumber. NOKEN , Gambar perdana dari Buletin kami gunakan sebagai simbol kebanggaan budaya kami akan hasil karya semua Perempuan Papua di semua wilayah adat se-Tanah Papua ini.Noken merupakan suatu symbol ketekunan dan kesabaran seorang Perempuan Papua,karena pembuatan noken membutuhkan suatu ketekunan dan kesabaran khusus yang luar biasa. Mari Budayakan pemakaian Noken diantara Perempuan Papua,Kalau bukan kita siapa lagi-Kalau bukan sekarang kapan lagi. MogeNews Penanggung Jawab : Kelompok Kerja Perempuan – Majelis Rakyat Papua Narasumber & Editor : Debora Mote Sisca Abogau Berta P.Yane Engelberta Herlina Papara Rode Muyasin Nehemi Yebikon Ere Wakur Fransiska Mote Hendrika Pasuaut Narasumber & Editor : Juliana E.Wambrauw Herlina Papare Maria C. Ireeuw Maria Kambirok Merri Letipo Penulis dan Editor : Jacqueline Hamadi Design & Layout : Victor Waroy Editor Foto : Vida Lidya DUNIA PEREMPUAN ANEKA TIPS 12 DAPUR MAMA PAPUA 13 SEJARAH 16 HARI ANTI KEKERASAN BAGI PEREMPUAN 14 PROFIL ORGANISASI PEREMPUAN PAPUA 15 TANGAN-TANGAN TERAMPIL 16 FOTO POKJA PEREMPUAN MRP 17 KEGIATAN DI POKJA PEREMPUAN MRP 20
  • 3. Perempuan Papua merupakan salah satu bagian dari Orang Asli Papua yang sangat merasakan tidak adanya pemerataan dan keadilan dalam pembangunan jika dibandingkan dengan kekayaan alam yang melimpah di sekitarnya. Angka kematian ibu melahirkan yang sangat tinggi di Papua bahkan tertinggi di Indonesia . Angka melek huruf perempuan Papua juga masih sangat tinggi artinya mash banyak Perempuan Papua yang belum bisa baca tulis. Angka Kekerasan dan pelanggaran HAM bagi Perempuan Papua juga masih menunjukan angka yang tinggi . rendahnya kapasitas dan taraf hidup perempuan Papua masih banyak di jumpai. Semua kondisi ini , telah menjadi suatu pemikiran tiada akhir bagi Pokja Perempuan MRP untuk terus mendorong semua pihak untuk memandang penting pemberdayaan dan perlindungan bagi Perempuan Papua dimanapun mereka berada di seluruh pelosok Tanah Papua. Examples of possible headlines include Product Wins Industry Award, New Product Can Save You Time, Membership Drive Exceeds Goals, and New Office Opens Near You. Perempuan adalah penting karena tanpa perempuan suatu bangsa tidak akan maju dan menjadi besar.Seperti ada pendapat :” Suatu Negara dilihat maju apabila Perempuan nya Maju”. Pembentukan kelompok-kelompok Perempuan di antara Perempuan Papua sangat dirasakan penting untuk dilakukan,karena dengan bersatu mereka bisa bersama-sama menyelesaikan permasalahan mereka. Semoga kita bisa menghadirkan suatu perubahan berarti bagi perempuan Papua. Menghadirkan Perubahan bagi Perempuan Papua Papua suatu pulau di ufuk Timur Nusantara merupakan suatu daerah dengan sumber daya Alam yang sangat Kaya namun Pelaksanaan pembangunan di Tanah Papua, dalam rangka upaya meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan masyarakat, hingga saat ini belum menunjukkan pemerataan dan keadilan bagi orang asli Papua. RANGKAIAN ANGGREK DARI MEJA POKJA PEREMPUAN
  • 4. Semua manusia pasti selalu menginginlkan kehidupannya baik- baiksaja,mulus dan menyenangkan,kenyataannya kehidupan manusia banyak diperhadapkan dengan berbagai masalah dan tantangan yang harus dihadapi oleh manusia tanpa terkecuali. Terkadang manusai harus berjuang keras untuk keluar dari gejolak-gejolak permasalahn hidupya ,Cara yang dipakai setiap manusia juga berbeda antara satu dan yang lain dalam mencari jalan keluar masalah kehidupan ini. Ada manusia yang menggunakan cara yang pelan tapi pasti dalam menyelesaikan masalah tapi juga ada yang menggunakan cara yang singkat,keras dan beresiko bagi dirinya dan juga manusia lain di sekitarnya. Belakangan ini peristiwa kekerasan yang terjadi meningkat tajam. Hampir setiap hari media massa menayangkan berbagai bentuk kekerasan seperti demo anarkis, perkelahian antar mahasiswa, kekerasan remaja, penganiayaan orang tua terhadap anaknya,penganiayaan suami terhadap isteri atau sebaliknya, anak membunuh orang tua, pembunuhan antar sesame keluarga dll. Akhir-akhir ini dengan alasan sendiri-sendiri telah muncul anggapan bahwa kekerasan adalah alat terampuh guna memperoleh apa yang diinginkan, sungguh prihatin melihat kenyataan di atas. Bagaimana mungkin kehidupan manusia didalam komunitasnya yang sejak zaman dahulu dikenal ramah, sopan santun, dan penyabar telah berubah menjadi mudah tersinggung dan marah serta agresif. Pasti ada sesuatu yang salah dan perlu segera diluruskan. Penyebab-penyebab kekerasan berbeda satu dengan yang lainnya,namun jika didalami lebih jauh permasalahn utamanya antara lain masalah ekonomi. Manusia yang hidup dalam keluarga yang sering mengalami kekerasan didalam hidupnya,pada umumnya berasal dari kalangan ekonomi menengah dan bawah,walau kenyataannya tidak semua mengalaminya. Oleh sebab itu akar permasalahan kekerasan dan kepekaan manusia akan penyebab kekerasan harus ada dan dapat diselesaikan secara bijak. Kekerasan jangan pernah terjadi dan terulang lagi.karena hidup yang normal adalah hidup tanpa kekerasan sesuai dengan apa yang Tuhan kehendaki tentang bagaimana manusia hidup. Hidup tanpa kekerasan harus kita praktekan sehingga anak cucu kita kelak dapat mewarisi gaya hidup yang baik ini. Semoga di kemudian hari ada banyak kehidupan yang tanpa kekerasan. Doa St.Fransiskus Asisi Tuhan, Jadikanlah aku pembawa damai, Bila terjadi kebencian,jadikanlah aku pembawa cinta kasih, Bila terjadi penghinaan,jadikanlah aku pembawa pengampunan, Bila terjadi perselisihan,jadikanlah aku pembawa kerukunan, Bila terjadi kebimbangan,jadikanlah aku pembawa kepastian, Bila terjadi kesesatan,jadikanlah aku pembawa kebenaran, Bila terjadi kesedihan,jadikanlah aku sumber kegembiraan, Bila terjadi kegelapan,jadikanlah aku pembawa terang, Tuhan semoga aku ingin menghibur dari pada dihibur, memahami dari pada dipahami, mencintai dari pada dicintai, sebab dengan memberi aku menerima, dengan mengampuni aku diampuni, dengan mati suci aku bangkit lagi, untuk hidup selama-lamanya. Amen.
  • 5. ME PAGO Daerah Tengah Papua ini terkenal dengan Kekayaan Mineral yang Emas da Tembaga yang terkandung di bellahan bumi Papua ini . Kopi,Coklat dari dataran Monemani sudah terkenal sejak masa pemerintahan Belanda lalu. Seperti Daerah Selatan,orang Papua di wilayah ini banyak memeluk agama Krsten Katolik. Sayangnya daerah yang kaya ini juga tercatat sebagai salah satu daerah dengan angka pelanggaran HAM tertinggi di Papua. Transportasi utama untuk mencapai sebagian besar wilayah ini adalah melalui transportasi udara yang tentunya sangat sulit dan mahal bagi masyarakat asli. Anggota Pokja Perempuan MRP yang mewakili wilayah ini periode 2011 – 2016 adalah : Debora Mote,S.Sos, Ciska Abugau , Frasiska Mote Engel bertha Kotorok Danau Tigitage Paniai
  • 6. LA PAGO Penduduk asli yang mendiami wilayah adat ini adalah Suku Dani, Kimyal dan Suku Yali. Penduduk sebagian besar Pemeluk agama Kristen dan lainnya agama Islam. Di beberapa wilayah perkembangan sudah sangat pesat baik itu pendidikan,ekonomi dan fasilitas kesehatan namun di beberapa wilayah masih banyak yang tertinggal. Sayuran segar ,buah Nenas,Buah Merah dan Buah Naga merupakan beberapa hasil bumi unggulan dari daerah ini yang sangat terkenal. Perwakilan Anggota Pokja Perempuan MRP untuk Daerah Pemilihan ini periode 2011 – 2016 adalah : Ere Wakur,AK.Bid. Merry Lantipo Nehemi Yebikon Perkampungan di Bukit Jayawijaya
  • 7. TABI Daerah yang lebih dikenal dengan nama “ Negeri Matahari terbit “ berada paling Timur di pulau Papua ini. Memiliki daerah yang berbatasan langsung dengan Papua New Guinea. Disana terdapat Hutan Keerom, Grime, Lereh ,Sarmi hingga Mamberamo yang kaya dengan Rotan, Misoy dan jenis kayu-kayu industry lainnya. Kekayaan aneka burung di Hutan hingga kekayaan sungai , Danau dan Lautan. Merupakan salah satu daerah di Dunia yang menjadi saksi bisu sejarah terjadinya Perang Dunia ke II,karena disinilah terdapat markas besar Jenderal Doughlas Mac Arthur yang terkenal itu. Perwakilan Anggota Pokja Perempuan MRP untuk Daerah Pemilihan ini periode 2011 – 2016 adalah : - Rode Muyasin,Amd.Pd - Bertha P Yane - Maria Christine Ireeuw Danau Sentani
  • 8. SAERERI Wilayah Adat Saereri meliputi masyarakat adat Papua di sekitar teluk Cenderawasih. Pulau Byak Numfor ,Pulau Yapen dan Waropen merupakan bagian dari wilayah adat ini yang tepatnya di sepanjang Pantai Utara Tanah Papua ini. Kekayaan hasil Laut dan wisata merupakan unggulan dari wilayah ini. Daerah Biak Numfor merupakan pintu gerbang bagi provinsi Papua yang mudah dijangkau dari berbagai wilayah di nusantara dan mancanegara. Wilayah Yapen terkenal dengan hasil laut yang kaya dan pengelolaan perkebunan rakyat untuk Vanili,Coklat, hingga pengelolaan penanaman Rumput Laut. Pada masa pemerintahan Belanda kota-kota di wilyah Saereri mengambil peran penting baik sebagai kota pemerintahan dan juga pendidikan. Perwakilan Anggota Pokja Perempuan MRP untuk Daerah Pemilihan ini periode 2011 – 2016 adalah : - Juliana E Wambrauw - Herlina Rosa Papare Pantai Timur Pulau Byak
  • 9. ANIM HA Wilayah Adat ini meliputi wilayah Selatan Papua mulai dari Pantai Wasur hingga ke pedalaman Boven Digoel ,Mapi dan Tanah Asmat . Wilayah yang kaya dengan talenta seni ukir yang mendunia. Kawasan unik yang mempunyai karakteristik tanah tersediri lagi sehingga semakin memperkaya Tanah Papua. Pada masa pemerintah Belanda daerah ini menjadi tempat pembuangan bagi Bung Hatta tepatnya di Boven Digoel. Laut Pantai dan sungainya kaya akan sumber daya alam yang melimpah.Di dataran savana basah yang terbentang luas masih dapat dijumpai beberapa kanguru,Rusa serta binatang yang dilindungi lainnya. Istana-istana Semut semakin memperindah Tanah Rusa ini. Hampir semua masyarakat asli di sana memeluk agama Kristen Katholik. Salah satu bagian wilayah ini berbatasan secara langsung dengan Negara tetangga Papua New Guinea. Perwakilan Anggota Pokja Perempuan MRP untuk Daerah Pemilihan ini periode 2011 – 2016 adalah : - Hendrika Pasuaut - Maria Kambirop
  • 10. PROFIL ANGGOTA POKJA PEREMPUAN - MAJELIS RAKYAT PAPUA CISKA ABUGAU Nama : Ciska Abugau Tempat Tanggal Lahir : Titigi ,9 Desember Asal Daerah : Dogiay Ayah : Chris Abugau Ibu : Martha Migau Anak ke-1 dari 7 bersaudara Pengalaman Pendidikan : - SD YPPK Titigi - 1983 - SMP YPPK Moanemani ( Dogiay ) - 1986 - SPG YPPK Teruna Bakti Waena – 1989 - PGSD – D2 UNCEN - 1992 Pengalaman Pribadi : Mulai pekerjaan sebagai guru honorer pada tahun 1989 di SD asalnya bersekolah dulu SD YPPK Titigi selama 1 tahun. Pada Tahun 1990 Menikah ,dua tahun kemudian yaitu 1992 melanjutkan studi D2 di PGSD Uncen Abepura. Tahun 1996 diangkat menjadi Pegawai Negeri dan mulai mengajar di SD Inpres Tundu Mulia,Kabupaten Puncak Jaya yang saat itu masih berstatus kecamatan.Tahun 1998 pindah kerja mengajar di SD YPPK Bilogai.Pada Tahun 2002 pindah ke Jayapura mengikuti suami dan mengajar di SD Inpres Perumnas II. Selain sebagai Pengajar aktif juga di dunia LSM khususnya bidang Kemanusiaan, Organisasi yang diikuti antara lain Tiki,SPK ,ICAKAP dan WKRI.Selain itu aktif juga dalam bidang Kerohanian. Minat untuk bidang kerohanian sudah digeluti sejak masih duduk di bangku SMP dan tetap setia dengan kegiatan ini sampai sekarang. Kemauan keras dan Doa yang selalu terbit di dalam hati kecil perempuan Papua ini untuk menolong orang banyak khususnya orang asli Papua telah mendorong pribadi ini dan lingkungan sekitarnya untuk meniti karir ke jenjang yang lebih tinggi yaitu sebagai perpanjangan tangan perempuan-perempuan Dogiay di MRP. Tanpa disadari olehnya keluarga dekatnya juga turut mendoakan Perempuan perkasa ini untuk maju,suatu ketika melalui dorongan dari anak pertamanya , perempuan asli Dogiay ini pun bersemangat penuh untuk maju menduduki kursi anggota MRP perwakilan Dapil VI,dan ,akhirnya terpilih menjadi anggota Majelis Rakyat Papua periode 2011-2016. Keberhasilan Perempuan Papua yang satu ini memang tak lepas dari Kemauan keras,dukungan pengertian Suami dan Pemikiran brilian anak terkasihnya,Cypri. (ditulis sesuai dengan catatan pribadi dari Ciska Abugau )
  • 11. PROFIL ANGGOTA POKJA PEREMPUAN - MAJELIS RAKYAT PAPUA DEBORA MOTE,S,Sos Nama : Debora Deby Wati Mote,SSos Tempat Tanggal Lahir : Enarotali 1 Desember 1974 Asal Daerah : Enarotali Pengalaman Pendidikan : - SD Negeri ,Waghete - 1990 - SMP Negeri ,Waghete - 1993 - SMA YPK TARBENAKEL , Nabire – 1998 - Institud Study Social dan Pastoral ,Enarotali – 2008 Pengalaman Pribadi : Banyak berkecimpung di Pramuka sejak masih duduk di bangku Sekolah Dasar ,mulai dari tingkat Siaga hingga menjadi Pembina Pramuka. Mengikuti beberapa latihan dasar kepemimpinan Pada bidang kepramukaan yang dilakukan di berbagai tempat,seperti di Manokwari,Waropen dan Jayapura. .Selain itu ada beberapa pelatihan seperti pelatihan pengembangan usaha pertanian dan pelatihan bagi anak usia dini.Karena beberapa pengalaman dari pelatihan,dia beberapa kali sebagai pelopor pendirian beberapa organisasi Perempuan yang menghimpun semua perempuan di daerah asalnya,Enarotali ,seperti Organisasi Anigou pada tahun 2004,Lembaga Solidaritas Perempuan Tigi peku pada tahun 2006 yang kemudian berganti nama menjadi Himpunan Perempuan Deiyai pada tahun 2012. Selain itu pernah juga menjadi pengurus pada organisasi pemuda KNPI Kabupaten Paniai pada tahun2004.Pada bidang kerohanian,pernah aktif sebagai pengasuh sekolah minggu pada tahun 2007 di Gereja Anthiokia Enarotali dan untuk diketahui keterwakilannya di MRP pada Pokja Perempuan adalah diutus oleh organisasi perempuan Gereja. Impian dan harapannya untuk perempuan Papua bahwa semua Perempuan Papua harus bersatu dan berperan aktif dalam pembangunan di segala bidang,lebih khusus pengembangan diri melalui pengalaman organisasi untuk . (ditulis sesuai dengan catatan pribadi dari Debora Mote )
  • 12. ANEKA TIPS Kurang Konsumsi Air, Berbahaya bagi Darah Jika kita mengkonsumsi air putih kurang dari anjuran kesehatan (8 gelas sehari), efek yang ditimbulkan bagi tubuh tidak dapat kita lihat dan rasakan secara jaringan tubuh lain untuk menyeimbangkan air dalam seluruh jaringan tubuh. Di antaranya dari darah. Kekurangan air Putih bagi darah amat berbahaya bagi tubuh. Sebab, darah akan menjadi kental. Akibatnya, perjalanan darah sebagai alat transportasi oksigen dan zat-zat makanan pun bisa terganggu. Kemudian perlu diingat, bahwa darah juga perlu dibersihkan oleh organ ginjal. Ginjal berfungsi sebagai filter (penyaring) yang memiliki jala-jala yang sangat halus untuk membersihkan darah dari racun, kotoran dan oksidan, jika ginjal harus menyaring darah yang terlalu kental maka ginjal harus bekerja ekstra keras. Sangat mungkin dengan keadaan yang demikian jalam jangka waktu relatif panjang, ginjal akan mengalami kerusakan. Sehingga untuk tetap mununjang fungsi penyaringan darah diperlukan donor ginjal atau pencucian darah eksternal (hemodialisis). Itu pengaruh kurang air putih terhadap kerja darah dan ginjal. Lalu bagaimana dengan otak? Perjalanan darah yang kental tersebut juga akan terhambat saat melewati otak. Padahal, sel-sel otak paling boros mengonsumsi makanan dan oksigen yang dibawa oleh darah. Sehingga, jika kekurangan air, fungsi sel-sel otak tidak berjalan optimal dan bahkan bisa cepat mati. Kondisi tersebut akan semakin memicu timbulnya stroke. So, janganlah kita sampai kekurangan air! (www.female.kompas.com) 10 kebiasaan yang dapat Merusak Otak edited by dr.Leman, DTM&H 1. Tidak Sarapan Pagi Mereka yang tidak mengkonsumsi sarapan pagi memiliki kadar gula darah yang rendah, yang akibatnya suplai nutrisi ke otak menjadi kurang. 2. Makan Terlalu Banyak Terlalu banyak makan, apalagi yang kadar lemaknya tinggi, dapat berakibat mengerasnya pembuluh darah otak karena penimbunan lemak pada dinding dalam pembuluh darah. Akibatnya kemampuan kerja otak akan menurun. 3. Merokok Zat dalam rokok yang terhisap akan mengakibatkan penyusutan otak secara cepat, serta dapat mengakibatkan penyakit Alzheimer. 4. Mengkonsumsi gula terlalu banyak Konsumsi gula yang terlalu banyak akan menyebabkan terganggunya penyerapan protein dan nutrisi, sehingga terjadi ketidakseimbangan gizi yang akan mengganggu perkembangan otak 5. Polusi Udara Otak adalah konsumen oksigen terbesar dalam tubuh manusia. Menghirup udara yang berpolusi menurunkan suplai oksigen ke otak sehingga dapat menurunkan fungsi otak. 6. Kurang Tidur Otak memerlukan tidur sebagai saat beristirahat dan memulihkan kemampuannya. Kekurangan tidur dalam jangka waktu lama akan mempercepat kerusakan sel-sel otak. 7. Menutup kepala saat tidur Kebiasaan tidur dengan menutup kepala meningkatkan konsentrasi zat karbondioksida dan menurunkan konsentrasi oksigen yang dapat menimbulkan efek kerusakan pada otak. 8. Menggunakan pikiran saat sakit Bekerja terlalu keras atau memaksakan untuk menggunakan pikiran kita saat sedang sakit dapat menyebabkan berkurangnya efektifitas otak serta dapat merusak otak. 9. Kurang menggunakan otak untuk berpikir Berpikir adalah cara yang paling tepat untuk melatih otak kita. Kurang melatih otak untuk berpikir dapat menyebabkan mengkerutnya otak kita. 10. Jarang berkomunikasi Komunikasi diperlukan sebagai salah satu sarana memacu kemampuan kerja otak. Berkomunikasi secara intelektual dapat memicu efisiensi otak. Jarangnya berkomunikasi akan menyebabkan kemampuan intelektual otak jadi kurang terlatih.
  • 13. DAPUR MAMA PAPUA IKAN KUAH KUNING Bahan :  1 ekor ikan tongkol, bersihkan dan rendam dengan jeruk nipis dan garam  1 buah jeruk nipis, peras  kemangi, siangi  cabe rawit hijau, buang batangnya  2 sdm minyak untuk menumis  1 batang sereh, memarkan  2 lembar daun salam  600 ml air matang Bumbu yang dihaluskan:  2 siung bawang putih  4 buah bawang merah  3 buah kemiri  2 cm jahe  2 cm kunyit  1 sdm gula pasir  1 sdt sdm garam Cara membuatnya :  Tumis bumbu yang sudah dihaluskan beserta sereh dan salam hingga harum dan matang  Tambahkan air matang, masak hingga mendidih  Masukkan ikan, garam, gula dan cabe rawit, masak hingga ikan matang  Sesaat sebelum masakan diangkat, tambahkan daun kemangi dan jeruk nipis, aduk rata  Sajikan sebagai pelengkap papeda(bisa diganti dengan Nasi putih hangat). (Untuk 6 Porsi ) Sumber :www.resep-masakan.net RRESEP PUDING JAGUNG RESEP PUDING JAGUNG Selain cara membuatnya mudah, bahan yang dibutuhkan dalam membuat puding jagung sangat simpel . Bahan: Jagung manis 200 gram, lalu diblender hingga lembut (gunakan air/susu/santan sampai 400 ml) Agar-agar bening 1 sachet sebanyak 7 gr Air/susu low fat/santan 300 ml Vanila essense 1 sdm Gula pasir 7 sdm Cara Membuat : 1. Siapkan cetakan lalu dibasahi dengan agar pudingnya mudah keluar. 2. Hasil blenderan jagung dicampur dengan air/susu/santan. Panaskan diatas api sedang. 3. Agar-agar dicairkan dengan sedikit air, lalu masukkan. 4. Sisa bahan yg lain dimasukkan yaitu gula pasir, vanilla essense, lalu aduk rata. 5. Biarkan hingga mendidih, sambil diaduk sesekali. 6. Tuangkan ke cetakan, lalu biarkan dingin atau kalau bisa masukkan ke freezer kalau ingin cepat. 7. Setelah dingin dan udah mulai mengeras, siap untuk dipotong-potong dan disajikan. Keterangan : sdm = sendok makan
  • 14. Sejarah Kampanye 16 Hari Anti Kekerasan Terhadap Perempuan Kampanye 16 Hari Anti Kekerasan terhadap Perempuan (16 Days of Activism Against Gender Violence) merupakan kampanye internasional untuk mendorong upaya-upaya penghapusan kekerasan terhadap perempuan di seluruh dunia. Aktivitas ini sendiri pertama kali digagas oleh Women’s Global Leadership Institute tahun 1991 yang disponsori oleh Center for Women’s Global Leadership. Setiap tahun, kegiatan ini berlangsung dari tanggal 25 November yang merupakan Hari Internasional Penghapusan Kekerasan terhadap Perempuan hingga tanggal 10 Desember yang merupakan Hari Hak Asasi Manusia (HAM) Internasional. Dipilihnya rentang waktu tersebut adalah dalam rangka menghubungkan secara simbolik antara kekerasan terhadap perempuan dan HAM, serta menekankan bahwa kekerasan terhadap perempuan merupakan salah satu bentuk pelanggaran HAM. Mengapa 16 Hari ? Penghapusan kekerasan terhadap perempuan membutuhkan kerja bersama dan sinergi dari berbagai komponen masyarakat untuk bergerak secara serentak, baik aktivis HAM perempuan, Pemerintah, maupun masyarakat secara umum. Dalam rentang 16 hari, para aktivis HAM perempuan mempunyai waktu yang cukup guna membangun strategi pengorganisiran agenda bersama yakni untuk:  menggalang gerakan solidaritas berdasarkan kesadaran bahwa kekerasan terhadap perempuan merupakan pelanggaran HAM,  mendorong kegiatan bersama untuk menjamin perlindungan yang lebih baik bagi para survivor (korban yang sudah mampu melampaui pengalaman kekerasan),  mengajak semua orang untuk turut terlibat aktif sesuai dengan kapasitasnya dalam upaya penghapusan segala bentuk kekerasan terhadap perempuan. http://id.wikipedia.org/wiki/Komisi_Nasional_Anti_Kekerasan_Terhad ap_Perempuan
  • 15. PROFIL ORGANISASI PEREMPUAN DI PAPUA 1. Kelompok Pengrajin Kulit Kayu Kombouw – Khalkote Permai Alamat : Kampung Asei Besar Distrik-Sentani Timur,Kabupaten Jayapura Pimpinan : Ibu Martha Ohee Mitra kerja : Pemerintah Provinsi Papua , Pemerintah Kabupaten Jayapura. Kegiatan : Membuat aneka kerajinan tangan dari kulit Kayu seperti Tas Buku Tas Santai ,Sarung HP.Topi Santai,Topi Cowboy,Sarung Notebook,Map,Lukisan diatas kulit kayu dengan berbagai motif. Menerima pemesanan barang dengan cara menghubungi 085244798042 ( Ibu Martha Ohee) atau email ke atha.ohee@gmail.com. 2. Tabadic Miyeric – Ikatan Perempuan Tabati Alamat : Kampung Tobati – Distrik Jayapura Selatan – Kota Jayapura Pimpinan : Emma Hamadi Sroyer SIP Mitra kerja : Pelanusa – Malang , Kantor Pemberdayaan Perempuan dan KB – Kota Jayapura Kegiatan : Pelatihan Ketrampilan ,Kampanye Lingkungan Hidup,Ekonomi Produktif. Email : tabadicmiyeric@gmail.com Tips bagaimana membuat tim atau Kelompok anda menjadi yang solid dan kuat : PERTAMA : tentukan visi bersama dari kelompok anda yang mau dicapai. Langkah pertama ini adalah langkah yang terpenting. Tanpa adanya penentuan sasaran atau visi, ini akan membuat apa yang dikerjakan menjadi tidak terarah bahakan akan menjadi salah sasaran. Untuk itu, cobalah luangkan waktu terlebih dahulu untuk mengetahui apa yang sebenarnya menjadi visi yang mau dicapai. KEDUA : selalu ingatkan akan visi bersama yang mau dicapai. Visi tidak hanya bisa dicapai dengan satu kali set lalu selesai. Survei membuktikan, kalau visi secara terus – menerus diingatkan dalam waktu yang berkala, pasti visi itu akan lebih mudah dicapai. Mengapa? Karena saat sudah mulai bergeser maka tindakan yang mau diraih saat mengejar pencapaian visi tersebut, dengan diingatkan kembali secara terus menerus akan membuat kita mengarahkan kembali ke visi yang sudah ditentukan kelompok di awal. KETIGA : dukung untuk terjadinya kerjasama untuk pencapaian visi. Sebagai pimpinan kelompok, teruslah memberikan dukungan terhadap tim untuk saling bekerja sama mencapai visi. Ingatkan bahwa hasil yang akan dinikmati juga akan dinikmati bersama kelak. Jika kita sendiri adalah pemain timnya, maka dukunglah apa yang sudah ditentukan oleh pemimpin kita, dukung juga rekan yang lainnya untuk bisa saling membantu dalam proses pencapaian visi tersebut.
  • 16. TANGAN-TANGAN TERAMPIL Hiasan Meja Makan “ Bunga Mawar dari Strawberry” Gambar Atas : Hiasan Pintu Ornament Natal dengan menggunakan bahan bekas botol plastic minuman
  • 17. MogeNews FOTO POKJA PEREMPUAN MAJELIS RAKYAT PAPUA Kampanye 16 Hari Anti Kekerasan pada Perempuan – Dogiyai-November 2014 ,sumber foto : Debora Mote DALAM EDISI MogeNews , SELALU MENAMPILKAN BERBAGAI FOTO YANG BERCERITA MENGENAI KEGIATAN POKJA PEREMPUAN MAJELIS RAKYAT PAPUA . SEMUA FOTO YANG TERMUAT ADALAH KONTRIBUSI DARI SEMUA ANGGOTA POKJA PEREMPUAN MAJELIS RAKYAT PAPUA.
  • 18. Kampanye 16 Hari anti Kekerasan di Dogiyai - 2014 Kunjungan kerja ke Kabupaten Sarmi -2014 Peringatan 16 Hari Anti Kekerasan bagi Perempuan – Kabupaten Puncak Jaya -2013
  • 19. Keterangan Gambar arah Jarum Jam : Peringatan 16 Hari anti Kekerasan bagi Perempuan-Boven Digoel 2013 ; Hearing bersama Yayasan Sagu Papua 2014 ; Perwakilan Pokja Perempuan di PURT MRP ; Rapat Penyusunan Program
  • 20. Rapat Internal Penyusunan Program Kerja 2015 dan Evaluasi Kegiatan 2014 Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahun oleh semua Pokja di Majelis Rakyat Papua. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk melihat kembali kegiatan bersama yang telah dilakukan selama tahun 2014 serta menyusun rancangan kegiatan yang akan dilakukan selama tahun 2015 yang akan datang. Kampanye 16 Hari Anti Kekerasan bagi Perempuan- Biak Numfor, Supiori,Dogiyai ,2014 Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahun oleh Pokja Perempuan di Majelis Rakyat Papua dalam rangka mendukung kampanye Stop Kekerasan bagi Perempuan serta Hak Asasi Manusia. Untuk kegiatan tahun 2014 Pokja Perempuan terbagi kedalam dua Tim besar dimana Tim pertama melakukan kegiatan di Kabupaten Dogiyai dan Tim kedua melakukan kegiatan di Biak Numfor dan Supiori. Kegiatan ini juga melibatkan semua elemen masyarakat dan pemerintah setempat.