SlideShare a Scribd company logo
1 of 16
MESIN GERINDA
Mesin gerinda datar adalah jenis mesin perkakas yang berfungsi untuk meratakan
dan menghaluskan permukaan benda kerja pada bidang datar/rata, dengan tingkat
hasil kehalusan maksimal. Bidang datar yang dimaksud di sini adalah permukaan
datar yang sejajar, permukaan datar bertingkat, permukaan datar yang miring,
permukaan datar alur dan permukaan datar profil.
Mesin gerinda ini merupakan salah satu mesin yang banyak dijumpai di dunia
industri, karena sering digunakan untuk pembuatan komponen dan peralatan-
peralatan industri. Komponen dan peralatan yang dikerjakan oleh mesin gerinda
datar biasanya memerlukan tingkat kerataan, kehalusan dan ukuran yang presisi
untuk tujuan fungsional.
Prinsip kerja mesin gerinda datar yaitu pengikatan benda kerja dengan mencekam
pada meja magnetik yang digerakkan maju mundur atau berputar di bawah roda
gerinda yang bergerak berputar. Sedangkan meja dan spindel roda gerinda pada
mesin gerinda datar dapat dioperasikan secara manual ataupun otomatis.
PENGERTIAN
2
JENIS-JENIS
3
4
A .Berdasarkan Konstruksinya
Berdasarkan konstruksinya, mesin gerinda datar
dibedakan menjadi empat jenis. Yaitu mesin gerinda
datar spindel horisontal dengan gerak meja bolak-
balik dan gerak meja berputar, serta mesin gerinda
datar spindel vertikal dengan gerak meja bolak-balik
dan gerak meja berputar.
1. MESIN GERINDA DATAR SPINDEL HORIZONTAL
DENGAN GERAK MEJA BOLAK-BALIK
5
Mesin gerinda datar ini mempunyai spindel atau poros
penggerak roda gerinda dengan posisi horizontal dan
meja mesin dapat bergerak lurus bolak-balik. Pada mesin
gerinda datar jenis ini, penggerindaan yang sesungguhnya
terjadi pada bagian keliling roda gerinda. Mesin gerinda
datar spindel horizontal dengan gerak meja lurus bolak-
balik digunakan untuk menggerinda benda kerja dengan
permukaan rata dan menyudut. Bagian ujung atau
keliling roda gerinda digunakan untuk menggerinda
permukaan mendatar benda kerja, sehingga mesin
gerinda jenis ini sering disebut sebagai mesin gerinda
keliling. Kedalaman pemotongan dapat diatur dengan
cara menaikkan atau menurunkan kepala roda gerinda
2. MESIN GERINDA DATAR SPINDEL HORISONTAL
DENGAN GERAK MEJA BERPUTAR
6
Mesin gerinda datar ini mempunyai spindel atau poros
penggerak roda gerinda dengan posisi horizontal dan meja
mesin yang bergerak berputar. Mesin gerinda datar jenis
ini digunakan untuk menggerinda permukaan rata dari
benda kerja yang berbentuk tabung atau bulat, misalnya
permukaan rata poros, flens, selongsong dan lain-lain.
Pada mesin gerinda datar spindel horizontal dengan gerak
meja berputar, bagian keliling roda gerinda juga
dihadapakan pada benda kerja. Benda kerja yang dipasang
pada meja putar dijalankan di bawah putaran roda gerinda.
Meja mesin gerinda datar ini dapat juga dimiringkan untuk
penggerindaan pada bagian-bagian yang miring.
3. MESIN GERINDA DATAR SPINDEL VERTIKAL DENGAN GERAK MEJA
BOLAK-BALIK
7
Mesin gerinda datar ini mempunyai spindel
atau poros penggerak roda gerinda dengan
posisi vertikal dengan meja mesin dapat
bergerak lurus bolak-balik. Mesin gerinda datar
jenis ini digunakan untuk menggerinda benda
kerja dengan permukaan yang rata, lebar dan
permukaan yang menyudut.
Pada mesin gerinda datar spindel vertikal dan
meja gerak lurus bolak-balik, bagian-bagian sisi
atau bagian muka roda gerinda dihadapkan ke
permukaan benda kerja. Benda kerja yang
dicekam pada meja mesin digerakkan dengan
arah bolak-balik di bawah putaran roda gerinda
yang berputar.
4. MESIN GERINDA DATAR SPINDEL VERTIKAL
DENGAN GERAK MEJA BERPUTAR
8
Mesin gerinda datar ini memiliki spindel atau poros
penggerak roda gerinda dengan posisi vertikal dan meja
mesin yang bergerak berputar. Mesin gerinda datar jenis
ini digunakan untuk menggerinda permukaan benda
kerja yang rata, lebar serta permukaan benda kerja yang
berbentuk tabung atau bulat, seperti poros, pin piston,
flens, roda gigi, roda gaya dan lain-lain.
Pada mesin gerinda datar spindel vertikal dan meja
bergerak berputar, bagian sisi roda gerinda juga
dihadapkan ke permukaan benda kerja. Benda kerja
dicekam dan digerakkan pada meja putar di bawah
putaran roda gerinda.
9
B. Berdasarkan Cara Pengoperasiannya
Berdasarkan cara pengoperasiannya, mesin gerinda
datar dapat dibedakan menjadi 4 jenis, yaitu mesin
gerinda datar manual, mesin gerinda datar semi
otomatis, mesin gerinda datar otomatis dan mesin
gerinda datar CNC.
10
Mesin gerinda datar manual adalah mesin gerinda datar yang
pengoperasiannya dilakukan secara manual menggunakan tangan. Seluruh
penggerakkan, pengaturan posisi spindel roda gerinda dan settingan
pemakanan mata gerinda baik arah memanjang maupun melintang
dilakukan secara manual.
1. MESIN GERINDA DATAR MANUAL
Mesin gerinda datar semi otomatis adalah mesin gerinda datar yang
pengoperasiannya dilakukan secara semi otomatis. Pada mesin gerinda datar
jensi ini, penggerakan atau pengaturan meja arah memanjang dapat
dilakukan secara otomatis, sedangkan penggerakan meja arah melintang dan
spindel mesin dilakukan secara manual.
2. MESIN GERINDA DATAR SEMI OTOMATIS
11
Mesin gerinda datar otomatis adalah mesin gerinda datar yang
pengoperasiannya dilakukan secara otomatis penuh. Seluruh penggerakkan,
pengaturan posisi spindel roda gerinda dan settingan pemakanan mata gerinda
baik arah memanjang maupun melintang dilakukan secara manual. Namun,
jika diperlukan penggunaan mesin secara tidak otomatis, mesin gerinda datar
ini juga dapat dioperasikan secara manual.
3. MESIN GERINDA DATAR OTOMATIS
Mesin gerinda datar CNC adalah mesin gerinda datar yang pengoperasiannya
dilakukan oleh perintah barisan kode yang telah diatur melalui pemograman
komputer. Seluruh penggerakkan, pengaturan posisi spindel roda gerinda dan
settingan pemakanan mata gerinda baik arah memanjang maupun melintang
dilakukan secara otomatis oleh sistem komputer. Oleh sebab itu, mesin gerinda
datar ini mampu menghasilkan produk penggerindaan dengan tingkat
kepresisian yang tinggi jika dibandingkan dengan lainnya.
4. MESIN GERINDA DATAR CNC
BAGIAN-BAGIAN MESIN GERINDA
DATAR DAN FUNGSINYA
12
1. MESIN GERINDA DATAR SPINDEL HORIZONTAL
13
Bagian-bagian mesin gerinda datar spindel horizontal dapat
dilihat pada gambar di samping.
Keterangan:
1. Body mesin, berfungsi sebagai dudukan bagian-bagian mesin
lainnya.
2. Kolom mesin, berfungsi sebagai dudukan spindel dan motor
penggerak.
3. Spindel mesin, berfungsi sebagai dudukan roda gerinda.
4. Roda gerinda, berfungsi sebagai alat potong pada saat
melakukan penggerindaan.
5. Dudukan meja magnetik, berfungsi sebagai dudukan meja
magnetik dan bak pelindung air.
6. Meja magnetik, berfungsi untuk mengikat benda kerja yang
akan dilakukan penggerindaan.
7. Pelindung air pendingin, berfungsi agar air pendingin tidak
menyebar kemana-mana.
8. Handel penggerak meja memanjang, berfungsi untuk
menggerakan meja arah memanjang secara manual.
14
9. Handel penggerak meja melintang, berfungsi untuk menggerakan meja arah melintang secara
manual.
10. Tuas penggerak otomatis, berfungsi untuk penggerak meja secara otomatis.
11. Handel/tuas pengatur pemakanan roda gerinda, berfungsi untuk mengatur pemakanan roda
gerinda jika diperlukan besar pemakanan yang teliti.
12. System hidroulik. System hidruolik terdiri dari bak oli, oli dan pompa oli, berfungsi sebagai
sumber penggerak meja secara otomatis.
13. System pendingin dan penyedot debu. System pendingin dan penyedot debu terdiri dari:
• Pertama: bak air pendingin, air pendingin, pompa air pendingin, berfungsi sebagai sumber
tekanan dan sirkulasi air pendingin.
• Kedua: magnet penyaring air pendingin (coolant magnetic separator), berfungsi sebagai
penyaring air pedingin.
• Ketiga: penyedot debu (exhause fane), berfungsi sebagai penyedot debu.
14. Panel kelistrikan, berfungsi sebagai tempat tombol-tombol pengendali motor spindel, pompa
oli, pompa air dan tombol darurat (emergensi).
15. Panel on-off meja magnetic, berfungsi sebagai pengatur aktif tidaknya meja magnetik dan
beasarnya kekuatan pengikatan benda kerja.
16. Panel indikator posisi penggerindaan, berfungsi sebagai alat penunjuk posisi penggerindaan
berupa angka-angka.
2. MESIN GERINDA DATAR SPINDEL VERTIKAL
15
Bagian-bagian mesin gerinda datar spindel vertikal dapat dilihat pada
gambar di samping.
Keterangan:
1. Kolom mesin, berfungsi sebagai dudukan naik dan turunnya spindel
dan motor penggerak.
2. Meja magnetik, berfungsi sebagai pengikat benda kerja.
3. Spindel mesin, berfungsi sebagai dudukan roda gerinda.
4. Sistem hidrolik. System hodrolik terdiri dari bak oli, oli dan pompa
oli, berfungsi sebagai sumber penggerak meja secara otomatis.
5. Sistem pendingin. System pendingin dan penyedot debu terdiri dari:
• Pertama: bak air pendingin, air pendingin, pompa air pendingin,
berfingsi sebagai sumber tekanan dan sirkulasi air pendingin.
• Kedua: magnet penyaring air pendingin (coolant magnetic separator),
berfungsi sebagai penyaring air pedingin.
• Ketiga: penyedot debu (exhause fan), berfungsi sebagai penyedot
debu.
6.Panel kelistrikan, berfungsi sebagai tempat tombol-tombol
pengendali motor spindel, pompa oli, pompa air, meja magnetik dan
tombol darurat (emergensi).
T E R I M A
K A S I H

More Related Content

Similar to MESIN GERINDA Teknikmesin permesinan.pptx

Tipe tipe mesin konvensional
Tipe tipe mesin konvensionalTipe tipe mesin konvensional
Tipe tipe mesin konvensionalZaid Ezza
 
Teknik Perawatan Mesin Milling
Teknik Perawatan Mesin MillingTeknik Perawatan Mesin Milling
Teknik Perawatan Mesin MillingAlfi Akbar
 
Mesinbubut jenisdanbagian
Mesinbubut jenisdanbagianMesinbubut jenisdanbagian
Mesinbubut jenisdanbagianBamb Waryanto
 
mesin-milling.pdf
mesin-milling.pdfmesin-milling.pdf
mesin-milling.pdflessytania
 
Presentasi Mesin Ketam dan Serut
Presentasi Mesin Ketam dan SerutPresentasi Mesin Ketam dan Serut
Presentasi Mesin Ketam dan SerutEssyKarundeng
 
Laporan praktikum proses produksi
Laporan praktikum proses produksi Laporan praktikum proses produksi
Laporan praktikum proses produksi Novia Fitriany
 
PRESENTASI MESIN FRAIS.pptx
PRESENTASI MESIN FRAIS.pptxPRESENTASI MESIN FRAIS.pptx
PRESENTASI MESIN FRAIS.pptxYusman Y2
 
Mesin Frais
Mesin FraisMesin Frais
Mesin Frais555
 
09 - Mesin Sekerap - 2021.pptx
09 - Mesin Sekerap - 2021.pptx09 - Mesin Sekerap - 2021.pptx
09 - Mesin Sekerap - 2021.pptxAditandrii
 
Presentasi proses pemesinan dasar
Presentasi proses pemesinan dasarPresentasi proses pemesinan dasar
Presentasi proses pemesinan dasarrandy suwandy
 
Presentasi Mesin Bubut
Presentasi Mesin BubutPresentasi Mesin Bubut
Presentasi Mesin BubutEssyKarundeng
 
Laporan mesin bubut (selesai)
Laporan mesin bubut (selesai)Laporan mesin bubut (selesai)
Laporan mesin bubut (selesai)ade jalaludin
 
Prosman modul-iv
Prosman modul-ivProsman modul-iv
Prosman modul-ivcherenchay
 

Similar to MESIN GERINDA Teknikmesin permesinan.pptx (20)

Gerinda
GerindaGerinda
Gerinda
 
Tipe tipe mesin konvensional
Tipe tipe mesin konvensionalTipe tipe mesin konvensional
Tipe tipe mesin konvensional
 
Makalah mesin frais
Makalah mesin fraisMakalah mesin frais
Makalah mesin frais
 
Teknik Perawatan Mesin Milling
Teknik Perawatan Mesin MillingTeknik Perawatan Mesin Milling
Teknik Perawatan Mesin Milling
 
Mesinbubut jenisdanbagian
Mesinbubut jenisdanbagianMesinbubut jenisdanbagian
Mesinbubut jenisdanbagian
 
Apa itu mesin sekrap
Apa itu mesin sekrapApa itu mesin sekrap
Apa itu mesin sekrap
 
mesin-milling.pdf
mesin-milling.pdfmesin-milling.pdf
mesin-milling.pdf
 
Presentasi Mesin Ketam dan Serut
Presentasi Mesin Ketam dan SerutPresentasi Mesin Ketam dan Serut
Presentasi Mesin Ketam dan Serut
 
Laporan praktikum proses produksi
Laporan praktikum proses produksi Laporan praktikum proses produksi
Laporan praktikum proses produksi
 
PRESENTASI MESIN FRAIS.pptx
PRESENTASI MESIN FRAIS.pptxPRESENTASI MESIN FRAIS.pptx
PRESENTASI MESIN FRAIS.pptx
 
Mesin Frais
Mesin FraisMesin Frais
Mesin Frais
 
Mesin Perkakas
Mesin PerkakasMesin Perkakas
Mesin Perkakas
 
09 - Mesin Sekerap - 2021.pptx
09 - Mesin Sekerap - 2021.pptx09 - Mesin Sekerap - 2021.pptx
09 - Mesin Sekerap - 2021.pptx
 
Proses Permesinan
Proses PermesinanProses Permesinan
Proses Permesinan
 
Presentasi proses pemesinan dasar
Presentasi proses pemesinan dasarPresentasi proses pemesinan dasar
Presentasi proses pemesinan dasar
 
Presentasi Mesin Bubut
Presentasi Mesin BubutPresentasi Mesin Bubut
Presentasi Mesin Bubut
 
Pengantar industri manufaktur milling
Pengantar industri manufaktur millingPengantar industri manufaktur milling
Pengantar industri manufaktur milling
 
salaluddin Mesin bor
salaluddin Mesin borsalaluddin Mesin bor
salaluddin Mesin bor
 
Laporan mesin bubut (selesai)
Laporan mesin bubut (selesai)Laporan mesin bubut (selesai)
Laporan mesin bubut (selesai)
 
Prosman modul-iv
Prosman modul-ivProsman modul-iv
Prosman modul-iv
 

MESIN GERINDA Teknikmesin permesinan.pptx

  • 2. Mesin gerinda datar adalah jenis mesin perkakas yang berfungsi untuk meratakan dan menghaluskan permukaan benda kerja pada bidang datar/rata, dengan tingkat hasil kehalusan maksimal. Bidang datar yang dimaksud di sini adalah permukaan datar yang sejajar, permukaan datar bertingkat, permukaan datar yang miring, permukaan datar alur dan permukaan datar profil. Mesin gerinda ini merupakan salah satu mesin yang banyak dijumpai di dunia industri, karena sering digunakan untuk pembuatan komponen dan peralatan- peralatan industri. Komponen dan peralatan yang dikerjakan oleh mesin gerinda datar biasanya memerlukan tingkat kerataan, kehalusan dan ukuran yang presisi untuk tujuan fungsional. Prinsip kerja mesin gerinda datar yaitu pengikatan benda kerja dengan mencekam pada meja magnetik yang digerakkan maju mundur atau berputar di bawah roda gerinda yang bergerak berputar. Sedangkan meja dan spindel roda gerinda pada mesin gerinda datar dapat dioperasikan secara manual ataupun otomatis. PENGERTIAN 2
  • 4. 4 A .Berdasarkan Konstruksinya Berdasarkan konstruksinya, mesin gerinda datar dibedakan menjadi empat jenis. Yaitu mesin gerinda datar spindel horisontal dengan gerak meja bolak- balik dan gerak meja berputar, serta mesin gerinda datar spindel vertikal dengan gerak meja bolak-balik dan gerak meja berputar.
  • 5. 1. MESIN GERINDA DATAR SPINDEL HORIZONTAL DENGAN GERAK MEJA BOLAK-BALIK 5 Mesin gerinda datar ini mempunyai spindel atau poros penggerak roda gerinda dengan posisi horizontal dan meja mesin dapat bergerak lurus bolak-balik. Pada mesin gerinda datar jenis ini, penggerindaan yang sesungguhnya terjadi pada bagian keliling roda gerinda. Mesin gerinda datar spindel horizontal dengan gerak meja lurus bolak- balik digunakan untuk menggerinda benda kerja dengan permukaan rata dan menyudut. Bagian ujung atau keliling roda gerinda digunakan untuk menggerinda permukaan mendatar benda kerja, sehingga mesin gerinda jenis ini sering disebut sebagai mesin gerinda keliling. Kedalaman pemotongan dapat diatur dengan cara menaikkan atau menurunkan kepala roda gerinda
  • 6. 2. MESIN GERINDA DATAR SPINDEL HORISONTAL DENGAN GERAK MEJA BERPUTAR 6 Mesin gerinda datar ini mempunyai spindel atau poros penggerak roda gerinda dengan posisi horizontal dan meja mesin yang bergerak berputar. Mesin gerinda datar jenis ini digunakan untuk menggerinda permukaan rata dari benda kerja yang berbentuk tabung atau bulat, misalnya permukaan rata poros, flens, selongsong dan lain-lain. Pada mesin gerinda datar spindel horizontal dengan gerak meja berputar, bagian keliling roda gerinda juga dihadapakan pada benda kerja. Benda kerja yang dipasang pada meja putar dijalankan di bawah putaran roda gerinda. Meja mesin gerinda datar ini dapat juga dimiringkan untuk penggerindaan pada bagian-bagian yang miring.
  • 7. 3. MESIN GERINDA DATAR SPINDEL VERTIKAL DENGAN GERAK MEJA BOLAK-BALIK 7 Mesin gerinda datar ini mempunyai spindel atau poros penggerak roda gerinda dengan posisi vertikal dengan meja mesin dapat bergerak lurus bolak-balik. Mesin gerinda datar jenis ini digunakan untuk menggerinda benda kerja dengan permukaan yang rata, lebar dan permukaan yang menyudut. Pada mesin gerinda datar spindel vertikal dan meja gerak lurus bolak-balik, bagian-bagian sisi atau bagian muka roda gerinda dihadapkan ke permukaan benda kerja. Benda kerja yang dicekam pada meja mesin digerakkan dengan arah bolak-balik di bawah putaran roda gerinda yang berputar.
  • 8. 4. MESIN GERINDA DATAR SPINDEL VERTIKAL DENGAN GERAK MEJA BERPUTAR 8 Mesin gerinda datar ini memiliki spindel atau poros penggerak roda gerinda dengan posisi vertikal dan meja mesin yang bergerak berputar. Mesin gerinda datar jenis ini digunakan untuk menggerinda permukaan benda kerja yang rata, lebar serta permukaan benda kerja yang berbentuk tabung atau bulat, seperti poros, pin piston, flens, roda gigi, roda gaya dan lain-lain. Pada mesin gerinda datar spindel vertikal dan meja bergerak berputar, bagian sisi roda gerinda juga dihadapkan ke permukaan benda kerja. Benda kerja dicekam dan digerakkan pada meja putar di bawah putaran roda gerinda.
  • 9. 9 B. Berdasarkan Cara Pengoperasiannya Berdasarkan cara pengoperasiannya, mesin gerinda datar dapat dibedakan menjadi 4 jenis, yaitu mesin gerinda datar manual, mesin gerinda datar semi otomatis, mesin gerinda datar otomatis dan mesin gerinda datar CNC.
  • 10. 10 Mesin gerinda datar manual adalah mesin gerinda datar yang pengoperasiannya dilakukan secara manual menggunakan tangan. Seluruh penggerakkan, pengaturan posisi spindel roda gerinda dan settingan pemakanan mata gerinda baik arah memanjang maupun melintang dilakukan secara manual. 1. MESIN GERINDA DATAR MANUAL Mesin gerinda datar semi otomatis adalah mesin gerinda datar yang pengoperasiannya dilakukan secara semi otomatis. Pada mesin gerinda datar jensi ini, penggerakan atau pengaturan meja arah memanjang dapat dilakukan secara otomatis, sedangkan penggerakan meja arah melintang dan spindel mesin dilakukan secara manual. 2. MESIN GERINDA DATAR SEMI OTOMATIS
  • 11. 11 Mesin gerinda datar otomatis adalah mesin gerinda datar yang pengoperasiannya dilakukan secara otomatis penuh. Seluruh penggerakkan, pengaturan posisi spindel roda gerinda dan settingan pemakanan mata gerinda baik arah memanjang maupun melintang dilakukan secara manual. Namun, jika diperlukan penggunaan mesin secara tidak otomatis, mesin gerinda datar ini juga dapat dioperasikan secara manual. 3. MESIN GERINDA DATAR OTOMATIS Mesin gerinda datar CNC adalah mesin gerinda datar yang pengoperasiannya dilakukan oleh perintah barisan kode yang telah diatur melalui pemograman komputer. Seluruh penggerakkan, pengaturan posisi spindel roda gerinda dan settingan pemakanan mata gerinda baik arah memanjang maupun melintang dilakukan secara otomatis oleh sistem komputer. Oleh sebab itu, mesin gerinda datar ini mampu menghasilkan produk penggerindaan dengan tingkat kepresisian yang tinggi jika dibandingkan dengan lainnya. 4. MESIN GERINDA DATAR CNC
  • 13. 1. MESIN GERINDA DATAR SPINDEL HORIZONTAL 13 Bagian-bagian mesin gerinda datar spindel horizontal dapat dilihat pada gambar di samping. Keterangan: 1. Body mesin, berfungsi sebagai dudukan bagian-bagian mesin lainnya. 2. Kolom mesin, berfungsi sebagai dudukan spindel dan motor penggerak. 3. Spindel mesin, berfungsi sebagai dudukan roda gerinda. 4. Roda gerinda, berfungsi sebagai alat potong pada saat melakukan penggerindaan. 5. Dudukan meja magnetik, berfungsi sebagai dudukan meja magnetik dan bak pelindung air. 6. Meja magnetik, berfungsi untuk mengikat benda kerja yang akan dilakukan penggerindaan. 7. Pelindung air pendingin, berfungsi agar air pendingin tidak menyebar kemana-mana. 8. Handel penggerak meja memanjang, berfungsi untuk menggerakan meja arah memanjang secara manual.
  • 14. 14 9. Handel penggerak meja melintang, berfungsi untuk menggerakan meja arah melintang secara manual. 10. Tuas penggerak otomatis, berfungsi untuk penggerak meja secara otomatis. 11. Handel/tuas pengatur pemakanan roda gerinda, berfungsi untuk mengatur pemakanan roda gerinda jika diperlukan besar pemakanan yang teliti. 12. System hidroulik. System hidruolik terdiri dari bak oli, oli dan pompa oli, berfungsi sebagai sumber penggerak meja secara otomatis. 13. System pendingin dan penyedot debu. System pendingin dan penyedot debu terdiri dari: • Pertama: bak air pendingin, air pendingin, pompa air pendingin, berfungsi sebagai sumber tekanan dan sirkulasi air pendingin. • Kedua: magnet penyaring air pendingin (coolant magnetic separator), berfungsi sebagai penyaring air pedingin. • Ketiga: penyedot debu (exhause fane), berfungsi sebagai penyedot debu. 14. Panel kelistrikan, berfungsi sebagai tempat tombol-tombol pengendali motor spindel, pompa oli, pompa air dan tombol darurat (emergensi). 15. Panel on-off meja magnetic, berfungsi sebagai pengatur aktif tidaknya meja magnetik dan beasarnya kekuatan pengikatan benda kerja. 16. Panel indikator posisi penggerindaan, berfungsi sebagai alat penunjuk posisi penggerindaan berupa angka-angka.
  • 15. 2. MESIN GERINDA DATAR SPINDEL VERTIKAL 15 Bagian-bagian mesin gerinda datar spindel vertikal dapat dilihat pada gambar di samping. Keterangan: 1. Kolom mesin, berfungsi sebagai dudukan naik dan turunnya spindel dan motor penggerak. 2. Meja magnetik, berfungsi sebagai pengikat benda kerja. 3. Spindel mesin, berfungsi sebagai dudukan roda gerinda. 4. Sistem hidrolik. System hodrolik terdiri dari bak oli, oli dan pompa oli, berfungsi sebagai sumber penggerak meja secara otomatis. 5. Sistem pendingin. System pendingin dan penyedot debu terdiri dari: • Pertama: bak air pendingin, air pendingin, pompa air pendingin, berfingsi sebagai sumber tekanan dan sirkulasi air pendingin. • Kedua: magnet penyaring air pendingin (coolant magnetic separator), berfungsi sebagai penyaring air pedingin. • Ketiga: penyedot debu (exhause fan), berfungsi sebagai penyedot debu. 6.Panel kelistrikan, berfungsi sebagai tempat tombol-tombol pengendali motor spindel, pompa oli, pompa air, meja magnetik dan tombol darurat (emergensi).
  • 16. T E R I M A K A S I H