SlideShare a Scribd company logo
1 of 7
REVIEW PAPER ABOUT SMART HOME
Oleh :
Reno Reirangga
09030581721045
PRODI TEKNIK KOMPUTER
FAKULTAS ILMU KOMPUTER
UNIVERSITAS SRIWIJAYA
2019
SMART HOME
Berdasarkan beberapa paper yang telah saya baca lima tahun kebelakang dengan tema
atau topik bahasan yaitu “Smart Home”, saya menyimpulkan bahwa otomatisasi peralatan-
peralatan baik itu elektronik atau tidak di dalam rumah itu semakin berkembang setiap
tahunnya Dan itu sangat penting karena dapat mempermudah manusia dan juga segala
sesuatunya itu bisa lebih praktis. Berikut adalah diagram matrix beberapa paper yang telah saya
baca lima tahun kebelakang.
Home Automationmerupakan suatu cara untuk mempermudah pekerjaan rumah manusia
yang menggunakan teknologi, sehingga dapat memberikan rasa nyaman, hidup yang lebih
mudah dan lebih mempunyai waktu lengang, khususnya untuk para orang tua (lansia) dan yang
memiliki kekurangan atau cacat. Home automation juga dapat memberikan peningkatan
kualitas hidup bagi orang yang dinyatakan mungkin memerlukan pengasuh atau perawat.
Seperti pada paper pertama yang di tulis oleh Terhulin Purba Tambak dan T. Ahri
Bahriun dengan judul “perancangan sistem Home Automation berbasis arduino uno” pada
tahun 2015[1], menjelaskan dalam tulisan nya tentang perancangan suatu sistem home
automation yang menggunakan perintah suara sebagai masukan. Ketika pengguna
mengucapkan perintah melalui mikropon EasyVR, mesin pengenal ucapan EasyVR akan
menyesuaikan dengan menu atau database perintah suara yang telah di tanamkan. Paper ini
membahas tentang perancangan sistem home automation yang dapat memantau tamu yang
datang pada monitor melalui kamera CCTV. Sistim ini menggunakan perintah suara untuk
membuka kunci dan pintu dan dapat juga menutup dan mengunci pintu kembali, menghidupkan
dan mematikan sensor PIR, lampu dan sensor gas. Pengendali utama pada alat ini
menggunakan EasyVR Shield Voice Recognition dan Arduino Uno. Hasil dari proses
perancangan adalah sebuah sistim yang dapat memantau tamu yang datang pada monitor
CCTV, membuka kunci dan pintu dan dapat juga menutup dan mengunci pintu, menghidupkan
dan mematikan sensor PIR, lampu dan sensor gas.
Pada penelitian selanjutnya yang dilakukan oleh Akhmad Wahyu Dani, Andi
Adriansyah, dan Dodi Hermawan dengan judul “perancangan aplikasi voice command
recognition berbasis android dan arduino uno” pada tahun 2016 dengan tujuan agar para
penghuni rumah dapat memiliki pengalaman yang nyaman, menyenangkan, efisiensi atas
semua pekerjaan rumah tangga, Dalam beberapa hal konsep rumah seperti ini sangat membantu
bagi para orang tua dan orang cacat, sehingga diharapkan akan dapat memberikan kualitas
peningkatan hidup bagi orang – orang yang dinyatakan mungkin memerlukan pengasuh atau
perawatan institusional secara khusus seperti mereka. Dengan menerapkan teknologi Google
Voice Command recognition ( Pengenalan perintah suara google ) pada penelitiannya[2].
Kemudian penelitian selanjutnya pada tahun 2016 juga yang dilakukan oleh Danny
Kurnianto, Abdul Mujib Hadi, Eka Wahyudi dengan judul penelitian yaitu “Perancangan
sistem kendali otomatis pada smart home menggunakan modul arduino uno” Model Smart
Home yang diusulkan pada penelitian ini dikendalikan secara terpusat oleh sebuah
mikrokontroler Arduino Uno. Mikrokontroler mendeteksi output dari dua sensor magnetik
yang terpasang di pintu masuk. Tanggapan mikrokontroler terhadap dua output sensor
magnetik berupa kendali terhadap lampu ruang, kipas angin, perangkat pengusir nyamuk dan
tampilan LCD. Sistem akan bekerja otomatis ketika seseorang masuk ke dalam rumah. Lampu
ruang akan menyala secara otomatis, kipas angin akan bekerja sesuai dengan kondisi suhu
ruang dan perangkat pengusir nyamuk akan bekerja secara otomatis. Hasil pengujian
menunjukkan bahwa model Smart Home yang diusulkan dapat bekerja dengan baik sesuai
perancangan dengan tingkat keberhasilan sebesar 100%[3].
Lalu pada tahun dilakukan penelitian dengan judul paper “design and imlementation of
a new smart home control system based on internet of things” oleh Xiaobo Mao, Keqiang Li,
dan Zhiqiang Zhang, dan Jing Liang membahas tentang kenyamanan rumah pintar saat ini,
interaksi manusia-komputer, biaya, konsumsi daya dan aspek lain dari masalah, teknik
komunikasi sensor nirkabel ZigBee diadopsi untuk membentuk data rumah dan jaringan
kontrol. Dikombinasikan dengan teknologi jaringan 3G / 4G, sistem pemantauan jarak jauh
rumah cerdas dikembangkan berdasarkan gateway web tertanam, server cloud, dan aplikasi
ponsel pintar. Sistem ini memiliki fungsi yang lengkap, harga murah, kontrol lingkungan yang
nyaman dan sebagainya. Ini adalah skema desain sistem rumah cerdas yang dapat bermanfaat
bagi masyarakat awam[4].
Pada tahun 2017 penelitian yang dilakukan oleh Chan Zhen Yue dengan judul paper
“Voice Activated Smart Home Design and Implementation” membahas tentang desain
keseluruhan untuk sistem rumah pintar berbasis mikro-prosesor berbiaya rendah yang
dirancang untuk penghuni aula Universitas Teknologi Nanyang (sebagai penerima manfaat
utama). Ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja akademik mereka dengan memberikan
kualitas hidup yang lebih baik. Sistem ini juga dapat dioperasikan sebagai komputer dan
mendukung integrasi dengan berbagai sensor melalui pin Input / Output (GPIO) untuk
keperluan umum. Pengguna dapat menyesuaikan kebutuhan mereka melalui sistem ini. Sistem
yang disajikan mengintegrasikan kontrol alat rumah tangga, sistem hiburan, pemantauan
fasilitas aula, dan keamanan rumah. Ini dikendalikan melalui Telegram pada ponsel pintar dan
Alexa Voice Service (AVS) dan Konsol Pengembang Amazon yang didukung oleh
Amazon[5].
Penelitian selanjutnya pada tahun 2018 yang dilakukan oleh Rometdo Muzawi Yoyon
Efendi dan Wirta Agustin dengan judul “ Sistem Pengendalian Lampu Berbasis Web dan
Mobile” meneliti atau membahas tentang Internet of thing (IoT) yang banyak digunakan pada
saat ini, salah satu nya dimanfaatkan pada gedung untuk mengendalikan peralatan elektronik
melalui jaringan internet yang global yang dikontrol melalui smartphone seperti lampu ruangan
yang dapat dioperasikan dari jarak jauh. Penelitian ini bertujuan untuk membangun perangkat
remote-control dengan memanfaatkan teknologi internet untuk melakukan proses pengendalian
lampu berbasis web dan mobile. Penelitian ini dilakukan dengan membangun sebuah prototype
dengan aplikasi berbasis web dan mobile menggunakan bahasa pemrograman python dan php.
Dalam penelitian ini terdapat fitur kendali yaitu kendali satu lampu yang digunakan untuk
menghidupkan satu lampu dan kendali dua digunakan untuk menghidupkan lampu secara
bersamaan[6].
Kemudian penelitian yang dilakukan oleh Rometdo Muzawi Yoyon Efendi dan Wirta
Agustin diperkuat lagi dengan adanya sitasi pada paper tersebut oleh Endang Sri Rahayu dan
Romi Achmad Mukthi Nurdin dengan judul “Perancangan Smart Home Untuk Pengendalian
Peralatan Elektronik Dan Pemantauan Keamanan Rumah Berbasis Internet Of Things” yang
membahas tentang Pengendalian perangkat elektronik di beberapa titik lokasi secara otomatis
dilakukan dengan mengirimkan sms dari handphone ke modul pengendali. Perangkat ini juga
akan menghubungkan modul pengendali melalui jaringan internet sehingga terbangun fungsi
Internet Of Things (IOT). Smart Home berbasis Arduino memfasilitasi sistem keamanan rumah
dengan memasang sensor Infra Red untuk mendeteksi adanya objek yang bergerak, Sensor
MQ-2 untuk mendeteksi kebocoran gas, Sensor DHT11 untuk mendeteksi temperature dan
kelembaban, Sensor Ultrasonic untuk mengukur ketinggian air pada penampung air.. Hasil
penelitian diperoleh error rata-rata Sensor DHT11 sebesar 1,83 oC, pada batas nilai area
berbahaya sensor gas (LPG/asap) yang diatur diatas 200 ppm, mampu membunyikan alarm,
sedangkan Sensor PIR dapat mendeteksi pergerakan sampai dengan jarak 5 m dan kemampuan
Sensor ultrasonik mampu mendeteksi jarak 4m[7].
Kemudian paper yang di tulis oleh “Terhulin Purba Tambak dan T. Ahri Bahriun” dengan
judul “perancangan sistem Home Automation berbasis arduino uno” pada tahun 2015, dan
paper yang ditulis oleh “Akhmad Wahyu Dani, Andi Adriansyah, dan Dodi Hermawan”
dengan judul “perancangan aplikasi voice command recognition berbasis android dan arduino
uno” pada tahun 2016, Diperkuat lagi pada tahun 2019 oleh “Muhammad Siddik Hasibuan “
dengan judul “Prototype Smart Home With Voice Recognition Berbasis Arduino Uno” pesat nya
perkembangan teknologi saat ini membawa dampak positif pada kehidupan manusia, contoh
perkembangan teknologi saat ini adalah teknologi perintah suara. Yaitu kondisi yang
memungkinkan kita untuk berbicara kepada alat elektronik di dalam rumah kita. Dalam hal ini
suara manusia dapat di olah untuk di konversi dan dapat di mengerti oleh sistem sehingga
perintah yang terucap dapat di respon oleh alat yang dikendalikan. Pengolahan suara digital
dikontrol menggunakan aplikasi yang dapat mengenali adanya perintah suara yang di deteksi
(Speech Recognition). Alat ini bekerja dengan menangkap suara si pengguna yang di ubah
menjadi digital print kemudian akan di cocokan informasi masukan yang sudah berupa digital
print tersebut dengan database suara yang ada. Salah satu alat yang dapat diaplikasikan dalam
kehidupan sehari-hari adalah sistem rumah pintar (smart home)Terhulin (2015).
Pada tulisan paper nya membahasa cara perancangan suatu sistem pada smart home yang
menggunakan perintah suara sebagai kata kuncinya yang akan di proses menggunakan
microphone pada module easy vr. Ketika suara yang di ucapkan sesuai dengan kata kunci suara
yang tersimpan pada saat kita rekam pertama kali, perangkat akan merespon dan peralatan
elektronik akan menyala atau untuk dimatikan[8].
Blok diagram dari prototype smart home menggunakan pengenalan suara dengan easy
vr berbasis arduino uno dapat dilihat dari gambar berikut :
Gambar 1.Blok diagram dari prototype smart home dengan easy vr berbasis arduino
USER MICROPHONE
EASY VR
ARDUINO
UNO
RELAY
PERALATAN
LISTRIK
DAFTAR PUSTAKA
[1] T. P. Tambak and S. Pustaka, “Perancangan Sistem Home Automation Berbasis Arduino
Uno,” Singuda ENSIKOM, vol. 10, no. 28, pp. 121–126, 2015.
[2] A. W. Dani, A. Adriansyah, and D. Hermawan, “Perancangan Aplikasi Voice Command
Recognition Berbasis Android Dan Arduino Uno,” J. Teknol. Elektro, Univ. Mercu
Buana ISSN2086-9479, vol. 7, no. 1, pp. 11–19, 2016.
[3] D. H. Kurnianto Abdul Mujib; Wahyudi, Eka, “Perancangan Sistem Kendali Otomatis
pada Smart Home menggunakan Modul Arduino Uno,” J. Nas. Tek. ELEKTRO, no. Vol
5, No 2: Juli 2016, pp. 260–270, 2016.
[4] X. Mao, K. Li, Z. Zhang, and J. Liang, “Design and implementation of a new smart
home control system based on internet of things,” 2017 Int. Smart Cities Conf. ISC2
2017, 2017.
[5] C. Z. Yue and S. Ping, “Voice activated smart home design and implementation,” in
2017 2nd International Conference on Frontiers of Sensors Technologies (ICFST),
2017, pp. 489–492.
[6] R. Muzawi, Y. Efendi, and W. Agustin, “Sistem Pengendalian Lampu Berbasis Web
dan Mobile,” SATIN - Sains dan Teknol. Inf., vol. 4, no. 1, p. 29, Jun. 2018.
[7] E. S. Rahayu and R. A. M. Nurdin, “Perancangan Smart Home Untuk Pengendalian
Peralatan Elektronik Dan Pemantauan Keamanan Rumah Berbasis Internet Of Things,”
J. Teknol., vol. 6, no. 2, pp. 136–148, 2019.
[8] M. S. Hasibuan, “Prototype Smart Home With Voice Recognition Berbasis Arduino
Uno,” Algoritm. J. ILMU Komput. DAN Inform., vol. 3, no. 1, p. 63, Apr. 2019.

More Related Content

What's hot

Pengertian internet of things
Pengertian internet of thingsPengertian internet of things
Pengertian internet of things
Setia ilmi
 

What's hot (15)

Pengertian internet of things
Pengertian internet of thingsPengertian internet of things
Pengertian internet of things
 
Sistem Kendali PID Digital Intensitas Cahaya Berbasis IGBT (Digital Light Int...
Sistem Kendali PID Digital Intensitas Cahaya Berbasis IGBT (Digital Light Int...Sistem Kendali PID Digital Intensitas Cahaya Berbasis IGBT (Digital Light Int...
Sistem Kendali PID Digital Intensitas Cahaya Berbasis IGBT (Digital Light Int...
 
Internet of things
Internet of things Internet of things
Internet of things
 
Internet of things
Internet of thingsInternet of things
Internet of things
 
internet of things
internet of thingsinternet of things
internet of things
 
DOKUMEN B100: SISTEM KENDALI POSISI GORDEN DENGAN MENGGUNAKAN METODA PID
DOKUMEN B100: SISTEM KENDALI POSISI GORDEN DENGAN MENGGUNAKAN METODA PID DOKUMEN B100: SISTEM KENDALI POSISI GORDEN DENGAN MENGGUNAKAN METODA PID
DOKUMEN B100: SISTEM KENDALI POSISI GORDEN DENGAN MENGGUNAKAN METODA PID
 
Dokumen Perancangan B100-B600 WGCR
Dokumen Perancangan B100-B600 WGCRDokumen Perancangan B100-B600 WGCR
Dokumen Perancangan B100-B600 WGCR
 
Sistem Kendali Ketinggian Air Menggunakan PID
Sistem Kendali Ketinggian Air Menggunakan PIDSistem Kendali Ketinggian Air Menggunakan PID
Sistem Kendali Ketinggian Air Menggunakan PID
 
Jurnal Pemodelan IOT
Jurnal Pemodelan IOTJurnal Pemodelan IOT
Jurnal Pemodelan IOT
 
Tugas 1.doc
Tugas 1.docTugas 1.doc
Tugas 1.doc
 
Pengendali suhu dengan PID berbasis arduino dan MOSFET
Pengendali suhu dengan PID berbasis arduino dan MOSFETPengendali suhu dengan PID berbasis arduino dan MOSFET
Pengendali suhu dengan PID berbasis arduino dan MOSFET
 
Penjelasan Singkat Internet of things
Penjelasan Singkat Internet of thingsPenjelasan Singkat Internet of things
Penjelasan Singkat Internet of things
 
Tugas 2
Tugas 2Tugas 2
Tugas 2
 
Tugas 3
Tugas 3Tugas 3
Tugas 3
 
RSKKNI Mobicomp TM SNK
RSKKNI Mobicomp TM SNKRSKKNI Mobicomp TM SNK
RSKKNI Mobicomp TM SNK
 

Similar to Smart Home

190453 id-rancang-bangun-sistem-kendali-rumah-jara
190453 id-rancang-bangun-sistem-kendali-rumah-jara190453 id-rancang-bangun-sistem-kendali-rumah-jara
190453 id-rancang-bangun-sistem-kendali-rumah-jara
Manto Adjalach
 
Pengertian internet of things
Pengertian internet of thingsPengertian internet of things
Pengertian internet of things
Setia ilmi
 
Pengertian internet of things
Pengertian internet of thingsPengertian internet of things
Pengertian internet of things
Setia ilmi
 
Pengertian internet of things
Pengertian internet of thingsPengertian internet of things
Pengertian internet of things
Setia ilmi
 
Pengertian internet of things
Pengertian internet of thingsPengertian internet of things
Pengertian internet of things
Setia ilmi
 
Pengertian internet of things
Pengertian internet of thingsPengertian internet of things
Pengertian internet of things
Setia ilmi
 
Design And Modeling Smart Home With internet of things
Design And Modeling Smart Home With internet of thingsDesign And Modeling Smart Home With internet of things
Design And Modeling Smart Home With internet of things
moslem03plp
 
Sistem Pengontrol Lampu Berbasis Internet Dengan Metode Virtual Prototype
Sistem Pengontrol Lampu Berbasis Internet Dengan Metode Virtual PrototypeSistem Pengontrol Lampu Berbasis Internet Dengan Metode Virtual Prototype
Sistem Pengontrol Lampu Berbasis Internet Dengan Metode Virtual Prototype
Systematics Journal
 

Similar to Smart Home (20)

Smarthome (IOT) - Communicate with home instrument
Smarthome (IOT) - Communicate with home instrument Smarthome (IOT) - Communicate with home instrument
Smarthome (IOT) - Communicate with home instrument
 
jurnal internet of things.pptx
jurnal internet of things.pptxjurnal internet of things.pptx
jurnal internet of things.pptx
 
190453 id-rancang-bangun-sistem-kendali-rumah-jara
190453 id-rancang-bangun-sistem-kendali-rumah-jara190453 id-rancang-bangun-sistem-kendali-rumah-jara
190453 id-rancang-bangun-sistem-kendali-rumah-jara
 
Tugas1TPKI
Tugas1TPKITugas1TPKI
Tugas1TPKI
 
Pengertian internet of things
Pengertian internet of thingsPengertian internet of things
Pengertian internet of things
 
Pengertian internet of things
Pengertian internet of thingsPengertian internet of things
Pengertian internet of things
 
Pengertian internet of things
Pengertian internet of thingsPengertian internet of things
Pengertian internet of things
 
Pengertian internet of things
Pengertian internet of thingsPengertian internet of things
Pengertian internet of things
 
Pengertian internet of things
Pengertian internet of thingsPengertian internet of things
Pengertian internet of things
 
Design And Modeling Smart Home With internet of things
Design And Modeling Smart Home With internet of thingsDesign And Modeling Smart Home With internet of things
Design And Modeling Smart Home With internet of things
 
Internet of things
Internet of thingsInternet of things
Internet of things
 
INTERNET_OF_THINGS_IOT.pptx
INTERNET_OF_THINGS_IOT.pptxINTERNET_OF_THINGS_IOT.pptx
INTERNET_OF_THINGS_IOT.pptx
 
Presentation ppk 2018
Presentation ppk  2018Presentation ppk  2018
Presentation ppk 2018
 
Tugas 1
Tugas 1Tugas 1
Tugas 1
 
Laporan Tugas Akhir Wireless Lock Door Menggunakan Arduino
Laporan Tugas Akhir Wireless Lock Door Menggunakan ArduinoLaporan Tugas Akhir Wireless Lock Door Menggunakan Arduino
Laporan Tugas Akhir Wireless Lock Door Menggunakan Arduino
 
Sistem Pengontrol Lampu Berbasis Internet Dengan Metode Virtual Prototype
Sistem Pengontrol Lampu Berbasis Internet Dengan Metode Virtual PrototypeSistem Pengontrol Lampu Berbasis Internet Dengan Metode Virtual Prototype
Sistem Pengontrol Lampu Berbasis Internet Dengan Metode Virtual Prototype
 
Internet of things
Internet of  thingsInternet of  things
Internet of things
 
Internet of things
Internet of things Internet of things
Internet of things
 
Door Lock Berbasis Internet of Things
Door Lock Berbasis Internet of ThingsDoor Lock Berbasis Internet of Things
Door Lock Berbasis Internet of Things
 
Tugas internet of things
Tugas internet of thingsTugas internet of things
Tugas internet of things
 

Smart Home

  • 1. REVIEW PAPER ABOUT SMART HOME Oleh : Reno Reirangga 09030581721045 PRODI TEKNIK KOMPUTER FAKULTAS ILMU KOMPUTER UNIVERSITAS SRIWIJAYA 2019
  • 2. SMART HOME Berdasarkan beberapa paper yang telah saya baca lima tahun kebelakang dengan tema atau topik bahasan yaitu “Smart Home”, saya menyimpulkan bahwa otomatisasi peralatan- peralatan baik itu elektronik atau tidak di dalam rumah itu semakin berkembang setiap tahunnya Dan itu sangat penting karena dapat mempermudah manusia dan juga segala sesuatunya itu bisa lebih praktis. Berikut adalah diagram matrix beberapa paper yang telah saya baca lima tahun kebelakang. Home Automationmerupakan suatu cara untuk mempermudah pekerjaan rumah manusia yang menggunakan teknologi, sehingga dapat memberikan rasa nyaman, hidup yang lebih mudah dan lebih mempunyai waktu lengang, khususnya untuk para orang tua (lansia) dan yang memiliki kekurangan atau cacat. Home automation juga dapat memberikan peningkatan kualitas hidup bagi orang yang dinyatakan mungkin memerlukan pengasuh atau perawat. Seperti pada paper pertama yang di tulis oleh Terhulin Purba Tambak dan T. Ahri Bahriun dengan judul “perancangan sistem Home Automation berbasis arduino uno” pada
  • 3. tahun 2015[1], menjelaskan dalam tulisan nya tentang perancangan suatu sistem home automation yang menggunakan perintah suara sebagai masukan. Ketika pengguna mengucapkan perintah melalui mikropon EasyVR, mesin pengenal ucapan EasyVR akan menyesuaikan dengan menu atau database perintah suara yang telah di tanamkan. Paper ini membahas tentang perancangan sistem home automation yang dapat memantau tamu yang datang pada monitor melalui kamera CCTV. Sistim ini menggunakan perintah suara untuk membuka kunci dan pintu dan dapat juga menutup dan mengunci pintu kembali, menghidupkan dan mematikan sensor PIR, lampu dan sensor gas. Pengendali utama pada alat ini menggunakan EasyVR Shield Voice Recognition dan Arduino Uno. Hasil dari proses perancangan adalah sebuah sistim yang dapat memantau tamu yang datang pada monitor CCTV, membuka kunci dan pintu dan dapat juga menutup dan mengunci pintu, menghidupkan dan mematikan sensor PIR, lampu dan sensor gas. Pada penelitian selanjutnya yang dilakukan oleh Akhmad Wahyu Dani, Andi Adriansyah, dan Dodi Hermawan dengan judul “perancangan aplikasi voice command recognition berbasis android dan arduino uno” pada tahun 2016 dengan tujuan agar para penghuni rumah dapat memiliki pengalaman yang nyaman, menyenangkan, efisiensi atas semua pekerjaan rumah tangga, Dalam beberapa hal konsep rumah seperti ini sangat membantu bagi para orang tua dan orang cacat, sehingga diharapkan akan dapat memberikan kualitas peningkatan hidup bagi orang – orang yang dinyatakan mungkin memerlukan pengasuh atau perawatan institusional secara khusus seperti mereka. Dengan menerapkan teknologi Google Voice Command recognition ( Pengenalan perintah suara google ) pada penelitiannya[2]. Kemudian penelitian selanjutnya pada tahun 2016 juga yang dilakukan oleh Danny Kurnianto, Abdul Mujib Hadi, Eka Wahyudi dengan judul penelitian yaitu “Perancangan sistem kendali otomatis pada smart home menggunakan modul arduino uno” Model Smart Home yang diusulkan pada penelitian ini dikendalikan secara terpusat oleh sebuah mikrokontroler Arduino Uno. Mikrokontroler mendeteksi output dari dua sensor magnetik yang terpasang di pintu masuk. Tanggapan mikrokontroler terhadap dua output sensor magnetik berupa kendali terhadap lampu ruang, kipas angin, perangkat pengusir nyamuk dan tampilan LCD. Sistem akan bekerja otomatis ketika seseorang masuk ke dalam rumah. Lampu ruang akan menyala secara otomatis, kipas angin akan bekerja sesuai dengan kondisi suhu ruang dan perangkat pengusir nyamuk akan bekerja secara otomatis. Hasil pengujian menunjukkan bahwa model Smart Home yang diusulkan dapat bekerja dengan baik sesuai perancangan dengan tingkat keberhasilan sebesar 100%[3].
  • 4. Lalu pada tahun dilakukan penelitian dengan judul paper “design and imlementation of a new smart home control system based on internet of things” oleh Xiaobo Mao, Keqiang Li, dan Zhiqiang Zhang, dan Jing Liang membahas tentang kenyamanan rumah pintar saat ini, interaksi manusia-komputer, biaya, konsumsi daya dan aspek lain dari masalah, teknik komunikasi sensor nirkabel ZigBee diadopsi untuk membentuk data rumah dan jaringan kontrol. Dikombinasikan dengan teknologi jaringan 3G / 4G, sistem pemantauan jarak jauh rumah cerdas dikembangkan berdasarkan gateway web tertanam, server cloud, dan aplikasi ponsel pintar. Sistem ini memiliki fungsi yang lengkap, harga murah, kontrol lingkungan yang nyaman dan sebagainya. Ini adalah skema desain sistem rumah cerdas yang dapat bermanfaat bagi masyarakat awam[4]. Pada tahun 2017 penelitian yang dilakukan oleh Chan Zhen Yue dengan judul paper “Voice Activated Smart Home Design and Implementation” membahas tentang desain keseluruhan untuk sistem rumah pintar berbasis mikro-prosesor berbiaya rendah yang dirancang untuk penghuni aula Universitas Teknologi Nanyang (sebagai penerima manfaat utama). Ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja akademik mereka dengan memberikan kualitas hidup yang lebih baik. Sistem ini juga dapat dioperasikan sebagai komputer dan mendukung integrasi dengan berbagai sensor melalui pin Input / Output (GPIO) untuk keperluan umum. Pengguna dapat menyesuaikan kebutuhan mereka melalui sistem ini. Sistem yang disajikan mengintegrasikan kontrol alat rumah tangga, sistem hiburan, pemantauan fasilitas aula, dan keamanan rumah. Ini dikendalikan melalui Telegram pada ponsel pintar dan Alexa Voice Service (AVS) dan Konsol Pengembang Amazon yang didukung oleh Amazon[5]. Penelitian selanjutnya pada tahun 2018 yang dilakukan oleh Rometdo Muzawi Yoyon Efendi dan Wirta Agustin dengan judul “ Sistem Pengendalian Lampu Berbasis Web dan Mobile” meneliti atau membahas tentang Internet of thing (IoT) yang banyak digunakan pada saat ini, salah satu nya dimanfaatkan pada gedung untuk mengendalikan peralatan elektronik melalui jaringan internet yang global yang dikontrol melalui smartphone seperti lampu ruangan yang dapat dioperasikan dari jarak jauh. Penelitian ini bertujuan untuk membangun perangkat remote-control dengan memanfaatkan teknologi internet untuk melakukan proses pengendalian lampu berbasis web dan mobile. Penelitian ini dilakukan dengan membangun sebuah prototype dengan aplikasi berbasis web dan mobile menggunakan bahasa pemrograman python dan php. Dalam penelitian ini terdapat fitur kendali yaitu kendali satu lampu yang digunakan untuk
  • 5. menghidupkan satu lampu dan kendali dua digunakan untuk menghidupkan lampu secara bersamaan[6]. Kemudian penelitian yang dilakukan oleh Rometdo Muzawi Yoyon Efendi dan Wirta Agustin diperkuat lagi dengan adanya sitasi pada paper tersebut oleh Endang Sri Rahayu dan Romi Achmad Mukthi Nurdin dengan judul “Perancangan Smart Home Untuk Pengendalian Peralatan Elektronik Dan Pemantauan Keamanan Rumah Berbasis Internet Of Things” yang membahas tentang Pengendalian perangkat elektronik di beberapa titik lokasi secara otomatis dilakukan dengan mengirimkan sms dari handphone ke modul pengendali. Perangkat ini juga akan menghubungkan modul pengendali melalui jaringan internet sehingga terbangun fungsi Internet Of Things (IOT). Smart Home berbasis Arduino memfasilitasi sistem keamanan rumah dengan memasang sensor Infra Red untuk mendeteksi adanya objek yang bergerak, Sensor MQ-2 untuk mendeteksi kebocoran gas, Sensor DHT11 untuk mendeteksi temperature dan kelembaban, Sensor Ultrasonic untuk mengukur ketinggian air pada penampung air.. Hasil penelitian diperoleh error rata-rata Sensor DHT11 sebesar 1,83 oC, pada batas nilai area berbahaya sensor gas (LPG/asap) yang diatur diatas 200 ppm, mampu membunyikan alarm, sedangkan Sensor PIR dapat mendeteksi pergerakan sampai dengan jarak 5 m dan kemampuan Sensor ultrasonik mampu mendeteksi jarak 4m[7]. Kemudian paper yang di tulis oleh “Terhulin Purba Tambak dan T. Ahri Bahriun” dengan judul “perancangan sistem Home Automation berbasis arduino uno” pada tahun 2015, dan paper yang ditulis oleh “Akhmad Wahyu Dani, Andi Adriansyah, dan Dodi Hermawan” dengan judul “perancangan aplikasi voice command recognition berbasis android dan arduino uno” pada tahun 2016, Diperkuat lagi pada tahun 2019 oleh “Muhammad Siddik Hasibuan “ dengan judul “Prototype Smart Home With Voice Recognition Berbasis Arduino Uno” pesat nya perkembangan teknologi saat ini membawa dampak positif pada kehidupan manusia, contoh perkembangan teknologi saat ini adalah teknologi perintah suara. Yaitu kondisi yang memungkinkan kita untuk berbicara kepada alat elektronik di dalam rumah kita. Dalam hal ini suara manusia dapat di olah untuk di konversi dan dapat di mengerti oleh sistem sehingga perintah yang terucap dapat di respon oleh alat yang dikendalikan. Pengolahan suara digital dikontrol menggunakan aplikasi yang dapat mengenali adanya perintah suara yang di deteksi (Speech Recognition). Alat ini bekerja dengan menangkap suara si pengguna yang di ubah menjadi digital print kemudian akan di cocokan informasi masukan yang sudah berupa digital print tersebut dengan database suara yang ada. Salah satu alat yang dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari adalah sistem rumah pintar (smart home)Terhulin (2015).
  • 6. Pada tulisan paper nya membahasa cara perancangan suatu sistem pada smart home yang menggunakan perintah suara sebagai kata kuncinya yang akan di proses menggunakan microphone pada module easy vr. Ketika suara yang di ucapkan sesuai dengan kata kunci suara yang tersimpan pada saat kita rekam pertama kali, perangkat akan merespon dan peralatan elektronik akan menyala atau untuk dimatikan[8]. Blok diagram dari prototype smart home menggunakan pengenalan suara dengan easy vr berbasis arduino uno dapat dilihat dari gambar berikut : Gambar 1.Blok diagram dari prototype smart home dengan easy vr berbasis arduino USER MICROPHONE EASY VR ARDUINO UNO RELAY PERALATAN LISTRIK
  • 7. DAFTAR PUSTAKA [1] T. P. Tambak and S. Pustaka, “Perancangan Sistem Home Automation Berbasis Arduino Uno,” Singuda ENSIKOM, vol. 10, no. 28, pp. 121–126, 2015. [2] A. W. Dani, A. Adriansyah, and D. Hermawan, “Perancangan Aplikasi Voice Command Recognition Berbasis Android Dan Arduino Uno,” J. Teknol. Elektro, Univ. Mercu Buana ISSN2086-9479, vol. 7, no. 1, pp. 11–19, 2016. [3] D. H. Kurnianto Abdul Mujib; Wahyudi, Eka, “Perancangan Sistem Kendali Otomatis pada Smart Home menggunakan Modul Arduino Uno,” J. Nas. Tek. ELEKTRO, no. Vol 5, No 2: Juli 2016, pp. 260–270, 2016. [4] X. Mao, K. Li, Z. Zhang, and J. Liang, “Design and implementation of a new smart home control system based on internet of things,” 2017 Int. Smart Cities Conf. ISC2 2017, 2017. [5] C. Z. Yue and S. Ping, “Voice activated smart home design and implementation,” in 2017 2nd International Conference on Frontiers of Sensors Technologies (ICFST), 2017, pp. 489–492. [6] R. Muzawi, Y. Efendi, and W. Agustin, “Sistem Pengendalian Lampu Berbasis Web dan Mobile,” SATIN - Sains dan Teknol. Inf., vol. 4, no. 1, p. 29, Jun. 2018. [7] E. S. Rahayu and R. A. M. Nurdin, “Perancangan Smart Home Untuk Pengendalian Peralatan Elektronik Dan Pemantauan Keamanan Rumah Berbasis Internet Of Things,” J. Teknol., vol. 6, no. 2, pp. 136–148, 2019. [8] M. S. Hasibuan, “Prototype Smart Home With Voice Recognition Berbasis Arduino Uno,” Algoritm. J. ILMU Komput. DAN Inform., vol. 3, no. 1, p. 63, Apr. 2019.