SlideShare a Scribd company logo
1 of 4
Download to read offline
halaman 1 dari 4
Bahan ini dapat dikopi dan disebarluaskan untuk bahan diskusi.
suwardjono@ugm.ac.idSeri Bahasa SWD 8
Empiris, Empirikal, atau Empirik?
(Kebenaran itu pedih. Lantaran ego, orang kadang kala tak bersedia menerima kebenaran.)
Pertanyaan yang sama dapat diajukan: periodik atau periodis, fisik atau
fisis, strategik atau strategis, ekonomik atau ekonomis, dan lainnya yang
serupa.
Variasi penggunaan kata-kata tersebut banyak dijumpai dalam skripsi,
tesis, disertasi, dan buku-buku ekonomika dan managemen. Dua hal yang harus
dijadikan dasar untuk menjawab masalah ini yaitu kaidah penyerapan dan
makna asli dalam bahasa sumber. Kaidah penyerapan yang berpaut (dalam
PUPI) adalah:
Butir 2.3.4
• Demi keseragaman, sumber rujukan yang diutamakan ialah istilah Inggris
yang pemakaiannya sudah internasional, yakni yang dilazimkan oleh para
ahli dalam bidangnya.
• Penulisan istilah itu sedapat-dapatnya dilakukan dengan mengutamakan
ejaannya dalam bahasa sumber tanpa mengabaikan segi lafal.
Butir 6.7.1 (Penyesuaian Akhiran)
(a) -ic, -ical, -isch (adjektiva) menjadi -is
electronic, electronisch elektronis
economical, economisch ekonomis
practical, practisch praktis
logical, logisch logis
(b) -iek, -ica, -ic, -ics, dan -ique (nomina) menjadi -ik, -ika
dialectica, dialectics dialektika
logica, logic logika
phonetiek, phonetics fonetik
physica, physics fisika
techniek, technique teknik
Karena harus mengakomodasi bahasa Belanda dan istilah yang sudah ter-
lanjur ada, butir 6.7.1 PUPI di atas menjadi tidak jelas untuk menentukan mana
yang harus diserap menjadi -ik, -is, -ikal, atau -ika khususnya untuk istilah
dari bahasa Inggris yang menurut butir 2.3.4 harus diutamakan. Untuk kepen-
tingan masa datang, lebih jelas, konsisten, dan menguntungkan untuk
tujuan alihbahasa kalau pedoman didasarkan atas bentuk dan jenis kata yang
berasal dari bahasa Inggris. Jenis kata bahasa Inggris nomina (noun), adjektiva
(adjective), dan keterangan (adverb) mudah dikenali dari bentuknya atau mudah
ditentukan dari kamus (yang memadai seperti Webster’s New World Dictionary).
Sementara itu, nomina bahasa Inggris bentuk tunggal (singular) dan jamak
halaman 2 dari 4
Bahan ini dapat dikopi dan disebarluaskan untuk bahan diskusi.
suwardjono@ugm.ac.id
(plural) juga mudah ditentukan dari kamus. Bila bahasa Inggris menjadi basis
atau sumber rujukan, kaidah dalam butir 6.7.1 dapat disusun kembali seperti
berikut.
(a) -ic, -que (nomina atau adjektiva sesuai makna aslinya) menjadi -ik
academic akademik (adj) classic klasik (adj)
antique antik (adj, n) magic magik (n, adj)
boutique butik (n) periodic periodik (adj)
critic kritik (n, orang), phonetic fonetik
juga kritikus qritique kritik (n)
cheque cek (n) strategic strategik (adj)
economic ekonomik (adj) technique teknik (n)
electronic elektronik (adj) topic topik (n)
empiric empirik (n, orang), unique unik (adj)
juga empirikus
(b) -ical (membentuk adjektiva atau keterangan) menjadi -is
academical(ly) akademis mathematical matematis
classical klasis* mechanical mekanis
clerical kleris musical musis*
critical kritis physical fisis
cyclical siklis practical praktis
economical ekonomis statistical statistis
empirical empiris technical teknis
identical identis topical topis
strategical strategis tropical tropis
logical logis magical magis
Catatan: Kata typical tidak dapat diserap menjadi tipis karena kata ini sudah ada
sebelumnya dan mempunyai arti sebagai lawan tebal sehingga memblok isti-
lah typical menjadi tipis. Oleh karena itu, dapat diciptakan typis (baca: tai-
pis) agar berbeda dengan tipis. Atau typical diserap menjadi tipikal sebagai
pengecualian/anomali.
*KBBI menulis entri dengan musikal dan klasikal. Perlu dicatat bahwa
kamus memuat kata yang nyatanya (bukan seharusnya) dipakai karena
tujuan kamus adalah untuk membantu orang mengetahui arti kata yang
dijumpainya.
(c) -ical (bermakna nomina, kata berdiri sendiri, atau merupakan bagian takter-
pisahkan dari kata dasar bermakna adjektiva) menjadi -ikal
fanatical fanatikal (n, orang)
radical radikal (adj)
veridical veridikal (adj)
vertical vertikal (adj)
halaman 3 dari 4
Bahan ini dapat dikopi dan disebarluaskan untuk bahan diskusi.
suwardjono@ugm.ac.id
Kata bahasa Inggris berakhiran -al yang bermakna nomina antara lain indi-
vidual, criminal, residual, dan periodical diserap menjadi individual, kriminal,
residual, dan periodikal seperti kaidah (c) di atas.
(d) -ics (nomina jamak atau plural noun/n.pl dan biasanya bervariasi dengan
nomina yang bermakna bidang atau cabang ilmu) menjadi -ik
athletics atletik
electronics elektronik (alat-alat)
graphics grafik
phonetics fonetik
statistics statistik (berupa data)
(e) -ics (nomina yang bermakna bidang atau cabang ilmu) menjadi -ika
aerodynamics aerodinamika
cybernetics sibernetika
economics ekonomika
electronics elektronika
graphics grafika
hermeneutics hermeneutika
mathematics matematika
phonetics fonetika
physics fisika
semantics semantika
statistics statistika
Dengan kaidah di atas, kalau kata bahasa Inggrisnya empirical, padan
katanya adalah empiris bukan empirikal. Kalau kata bahasa Inggrisnya
empiric, padan katanya empirik. Empiris dan empirik mempunyai makna yang
berbeda dan harus digunakan sesuai dengan konteks dan ikatan kalimat.
Dengan pedoman di atas, dapat disusun tata istilah berikut dengan makna
yang berbeda antara satu dan lainnya. Tiap istilah harus digunakan dengan
tepat sesuai dengan makna yang ingin disampaikan.
economy ekonomi (n, keadaan suatu wilayah dari sudut
ekonomika)
economic ekonomik (adj, dari sudut atau atas dasar analisis
ekonomika)
economics ekonomika (n, cabang ilmu)
economical ekonomis (adj/adv, hemat)
economist ekonomikawan, ekonom (n, orang)
statistic(s) statistik (n, data)
statistics statistika (n, cabang ilmu)
statistical statistis (adj/adv, dengan cara, secara)
statistician statistikawan (n, orang)
halaman 4 dari 4
Bahan ini dapat dikopi dan disebarluaskan untuk bahan diskusi.
suwardjono@ugm.ac.id
strategic strategik (adj)
strategical strategis (adj/adv)
strategy strategi (n)
periodic periodik (adj, atas dasar perioda)
periodical periodical (n, terbitan berkala)
Jadi, serapan mana yang harus digunakan harus didasarkan pada kata
aslinya beserta jenisnya. Untuk tujuan ilmiah dan pengembangan ilmu, makna
yang berbeda sedapat-dapatnya diungkapkan dengan simbol atau istilah yang
berbeda pula. Tidak ada alasan untuk berstratagem bahwa dalam hal bahasa,
yang penting kita tahu maksudnya.
Siapa peduli, berani, dan mulai?

More Related Content

Recently uploaded

Pengenalan Figma, Figma Indtroduction, Figma
Pengenalan Figma, Figma Indtroduction, FigmaPengenalan Figma, Figma Indtroduction, Figma
Pengenalan Figma, Figma Indtroduction, FigmaAndreRangga1
 
power point bahasa indonesia "Karya Ilmiah"
power point bahasa indonesia "Karya Ilmiah"power point bahasa indonesia "Karya Ilmiah"
power point bahasa indonesia "Karya Ilmiah"baimmuhammad71
 
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfAndiCoc
 
Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024
Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024
Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024RahmadLalu1
 
MODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfAndiCoc
 
Aksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdf
Aksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdfAksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdf
Aksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdfEniNuraeni29
 
Memperkasakan Dialog Prestasi Sekolah.pptx
Memperkasakan Dialog Prestasi Sekolah.pptxMemperkasakan Dialog Prestasi Sekolah.pptx
Memperkasakan Dialog Prestasi Sekolah.pptxsalmnor
 
Topik 4_Eksplorasi Konsep LK Kelompok_Pendidikan Berkelanjutan
Topik 4_Eksplorasi Konsep LK Kelompok_Pendidikan BerkelanjutanTopik 4_Eksplorasi Konsep LK Kelompok_Pendidikan Berkelanjutan
Topik 4_Eksplorasi Konsep LK Kelompok_Pendidikan BerkelanjutanAyuApriliyanti6
 
Prov.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdf
Prov.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdfProv.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdf
Prov.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdfIwanSumantri7
 
Prakarsa Perubahan dan kanvas ATAP (1).pptx
Prakarsa Perubahan dan kanvas ATAP (1).pptxPrakarsa Perubahan dan kanvas ATAP (1).pptx
Prakarsa Perubahan dan kanvas ATAP (1).pptxHaryKharismaSuhud
 
RENCANA & Link2 Materi Pelatihan_ "Teknik Perhitungan TKDN, BMP, Preferensi H...
RENCANA & Link2 Materi Pelatihan_ "Teknik Perhitungan TKDN, BMP, Preferensi H...RENCANA & Link2 Materi Pelatihan_ "Teknik Perhitungan TKDN, BMP, Preferensi H...
RENCANA & Link2 Materi Pelatihan_ "Teknik Perhitungan TKDN, BMP, Preferensi H...Kanaidi ken
 
Bab 4 Persatuan dan Kesatuan di Lingkup Wilayah Kabupaten dan Kota.pptx
Bab 4 Persatuan dan Kesatuan di Lingkup Wilayah Kabupaten dan Kota.pptxBab 4 Persatuan dan Kesatuan di Lingkup Wilayah Kabupaten dan Kota.pptx
Bab 4 Persatuan dan Kesatuan di Lingkup Wilayah Kabupaten dan Kota.pptxrizalhabib4
 
PPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptx
PPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptxPPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptx
PPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptxMaskuratulMunawaroh
 
PPT Mean Median Modus data tunggal .pptx
PPT Mean Median Modus data tunggal .pptxPPT Mean Median Modus data tunggal .pptx
PPT Mean Median Modus data tunggal .pptxDEAAYUANGGREANI
 
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdfAndiCoc
 
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfAndiCoc
 
Program Kerja Public Relations - Perencanaan
Program Kerja Public Relations - PerencanaanProgram Kerja Public Relations - Perencanaan
Program Kerja Public Relations - PerencanaanAdePutraTunggali
 
OPTIMALISASI KOMUNITAS BELAJAR DI SEKOLAH.pptx
OPTIMALISASI KOMUNITAS BELAJAR DI SEKOLAH.pptxOPTIMALISASI KOMUNITAS BELAJAR DI SEKOLAH.pptx
OPTIMALISASI KOMUNITAS BELAJAR DI SEKOLAH.pptxDedeRosza
 
Konseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusia
Konseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusiaKonseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusia
Konseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusiaharnosuharno5
 
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptx
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptxDEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptx
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptxwawan479953
 

Recently uploaded (20)

Pengenalan Figma, Figma Indtroduction, Figma
Pengenalan Figma, Figma Indtroduction, FigmaPengenalan Figma, Figma Indtroduction, Figma
Pengenalan Figma, Figma Indtroduction, Figma
 
power point bahasa indonesia "Karya Ilmiah"
power point bahasa indonesia "Karya Ilmiah"power point bahasa indonesia "Karya Ilmiah"
power point bahasa indonesia "Karya Ilmiah"
 
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
 
Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024
Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024
Panduan Memahami Data Rapor Pendidikan 2024
 
MODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR BAHASA INDONESIA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
 
Aksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdf
Aksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdfAksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdf
Aksi Nyata PMM Topik Refleksi Diri (1).pdf
 
Memperkasakan Dialog Prestasi Sekolah.pptx
Memperkasakan Dialog Prestasi Sekolah.pptxMemperkasakan Dialog Prestasi Sekolah.pptx
Memperkasakan Dialog Prestasi Sekolah.pptx
 
Topik 4_Eksplorasi Konsep LK Kelompok_Pendidikan Berkelanjutan
Topik 4_Eksplorasi Konsep LK Kelompok_Pendidikan BerkelanjutanTopik 4_Eksplorasi Konsep LK Kelompok_Pendidikan Berkelanjutan
Topik 4_Eksplorasi Konsep LK Kelompok_Pendidikan Berkelanjutan
 
Prov.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdf
Prov.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdfProv.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdf
Prov.Jabar_1504_Pengumuman Seleksi Tahap 2_CGP A11 (2).pdf
 
Prakarsa Perubahan dan kanvas ATAP (1).pptx
Prakarsa Perubahan dan kanvas ATAP (1).pptxPrakarsa Perubahan dan kanvas ATAP (1).pptx
Prakarsa Perubahan dan kanvas ATAP (1).pptx
 
RENCANA & Link2 Materi Pelatihan_ "Teknik Perhitungan TKDN, BMP, Preferensi H...
RENCANA & Link2 Materi Pelatihan_ "Teknik Perhitungan TKDN, BMP, Preferensi H...RENCANA & Link2 Materi Pelatihan_ "Teknik Perhitungan TKDN, BMP, Preferensi H...
RENCANA & Link2 Materi Pelatihan_ "Teknik Perhitungan TKDN, BMP, Preferensi H...
 
Bab 4 Persatuan dan Kesatuan di Lingkup Wilayah Kabupaten dan Kota.pptx
Bab 4 Persatuan dan Kesatuan di Lingkup Wilayah Kabupaten dan Kota.pptxBab 4 Persatuan dan Kesatuan di Lingkup Wilayah Kabupaten dan Kota.pptx
Bab 4 Persatuan dan Kesatuan di Lingkup Wilayah Kabupaten dan Kota.pptx
 
PPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptx
PPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptxPPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptx
PPT SOSIALISASI PENGELOLAAN KINERJA GURU DAN KS 2024.pptx
 
PPT Mean Median Modus data tunggal .pptx
PPT Mean Median Modus data tunggal .pptxPPT Mean Median Modus data tunggal .pptx
PPT Mean Median Modus data tunggal .pptx
 
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL AJAR MATEMATIKA KELAS 3 KURIKULUM MERDEKA.pdf
 
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdfMODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
MODUL PENDIDIKAN PANCASILA KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA.pdf
 
Program Kerja Public Relations - Perencanaan
Program Kerja Public Relations - PerencanaanProgram Kerja Public Relations - Perencanaan
Program Kerja Public Relations - Perencanaan
 
OPTIMALISASI KOMUNITAS BELAJAR DI SEKOLAH.pptx
OPTIMALISASI KOMUNITAS BELAJAR DI SEKOLAH.pptxOPTIMALISASI KOMUNITAS BELAJAR DI SEKOLAH.pptx
OPTIMALISASI KOMUNITAS BELAJAR DI SEKOLAH.pptx
 
Konseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusia
Konseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusiaKonseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusia
Konseptual Model Keperawatan Jiwa pada manusia
 
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptx
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptxDEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptx
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptx
 

Featured

2024 State of Marketing Report – by Hubspot
2024 State of Marketing Report – by Hubspot2024 State of Marketing Report – by Hubspot
2024 State of Marketing Report – by HubspotMarius Sescu
 
Everything You Need To Know About ChatGPT
Everything You Need To Know About ChatGPTEverything You Need To Know About ChatGPT
Everything You Need To Know About ChatGPTExpeed Software
 
Product Design Trends in 2024 | Teenage Engineerings
Product Design Trends in 2024 | Teenage EngineeringsProduct Design Trends in 2024 | Teenage Engineerings
Product Design Trends in 2024 | Teenage EngineeringsPixeldarts
 
How Race, Age and Gender Shape Attitudes Towards Mental Health
How Race, Age and Gender Shape Attitudes Towards Mental HealthHow Race, Age and Gender Shape Attitudes Towards Mental Health
How Race, Age and Gender Shape Attitudes Towards Mental HealthThinkNow
 
AI Trends in Creative Operations 2024 by Artwork Flow.pdf
AI Trends in Creative Operations 2024 by Artwork Flow.pdfAI Trends in Creative Operations 2024 by Artwork Flow.pdf
AI Trends in Creative Operations 2024 by Artwork Flow.pdfmarketingartwork
 
PEPSICO Presentation to CAGNY Conference Feb 2024
PEPSICO Presentation to CAGNY Conference Feb 2024PEPSICO Presentation to CAGNY Conference Feb 2024
PEPSICO Presentation to CAGNY Conference Feb 2024Neil Kimberley
 
Content Methodology: A Best Practices Report (Webinar)
Content Methodology: A Best Practices Report (Webinar)Content Methodology: A Best Practices Report (Webinar)
Content Methodology: A Best Practices Report (Webinar)contently
 
How to Prepare For a Successful Job Search for 2024
How to Prepare For a Successful Job Search for 2024How to Prepare For a Successful Job Search for 2024
How to Prepare For a Successful Job Search for 2024Albert Qian
 
Social Media Marketing Trends 2024 // The Global Indie Insights
Social Media Marketing Trends 2024 // The Global Indie InsightsSocial Media Marketing Trends 2024 // The Global Indie Insights
Social Media Marketing Trends 2024 // The Global Indie InsightsKurio // The Social Media Age(ncy)
 
Trends In Paid Search: Navigating The Digital Landscape In 2024
Trends In Paid Search: Navigating The Digital Landscape In 2024Trends In Paid Search: Navigating The Digital Landscape In 2024
Trends In Paid Search: Navigating The Digital Landscape In 2024Search Engine Journal
 
5 Public speaking tips from TED - Visualized summary
5 Public speaking tips from TED - Visualized summary5 Public speaking tips from TED - Visualized summary
5 Public speaking tips from TED - Visualized summarySpeakerHub
 
ChatGPT and the Future of Work - Clark Boyd
ChatGPT and the Future of Work - Clark Boyd ChatGPT and the Future of Work - Clark Boyd
ChatGPT and the Future of Work - Clark Boyd Clark Boyd
 
Getting into the tech field. what next
Getting into the tech field. what next Getting into the tech field. what next
Getting into the tech field. what next Tessa Mero
 
Google's Just Not That Into You: Understanding Core Updates & Search Intent
Google's Just Not That Into You: Understanding Core Updates & Search IntentGoogle's Just Not That Into You: Understanding Core Updates & Search Intent
Google's Just Not That Into You: Understanding Core Updates & Search IntentLily Ray
 
Time Management & Productivity - Best Practices
Time Management & Productivity -  Best PracticesTime Management & Productivity -  Best Practices
Time Management & Productivity - Best PracticesVit Horky
 
The six step guide to practical project management
The six step guide to practical project managementThe six step guide to practical project management
The six step guide to practical project managementMindGenius
 
Beginners Guide to TikTok for Search - Rachel Pearson - We are Tilt __ Bright...
Beginners Guide to TikTok for Search - Rachel Pearson - We are Tilt __ Bright...Beginners Guide to TikTok for Search - Rachel Pearson - We are Tilt __ Bright...
Beginners Guide to TikTok for Search - Rachel Pearson - We are Tilt __ Bright...RachelPearson36
 

Featured (20)

2024 State of Marketing Report – by Hubspot
2024 State of Marketing Report – by Hubspot2024 State of Marketing Report – by Hubspot
2024 State of Marketing Report – by Hubspot
 
Everything You Need To Know About ChatGPT
Everything You Need To Know About ChatGPTEverything You Need To Know About ChatGPT
Everything You Need To Know About ChatGPT
 
Product Design Trends in 2024 | Teenage Engineerings
Product Design Trends in 2024 | Teenage EngineeringsProduct Design Trends in 2024 | Teenage Engineerings
Product Design Trends in 2024 | Teenage Engineerings
 
How Race, Age and Gender Shape Attitudes Towards Mental Health
How Race, Age and Gender Shape Attitudes Towards Mental HealthHow Race, Age and Gender Shape Attitudes Towards Mental Health
How Race, Age and Gender Shape Attitudes Towards Mental Health
 
AI Trends in Creative Operations 2024 by Artwork Flow.pdf
AI Trends in Creative Operations 2024 by Artwork Flow.pdfAI Trends in Creative Operations 2024 by Artwork Flow.pdf
AI Trends in Creative Operations 2024 by Artwork Flow.pdf
 
Skeleton Culture Code
Skeleton Culture CodeSkeleton Culture Code
Skeleton Culture Code
 
PEPSICO Presentation to CAGNY Conference Feb 2024
PEPSICO Presentation to CAGNY Conference Feb 2024PEPSICO Presentation to CAGNY Conference Feb 2024
PEPSICO Presentation to CAGNY Conference Feb 2024
 
Content Methodology: A Best Practices Report (Webinar)
Content Methodology: A Best Practices Report (Webinar)Content Methodology: A Best Practices Report (Webinar)
Content Methodology: A Best Practices Report (Webinar)
 
How to Prepare For a Successful Job Search for 2024
How to Prepare For a Successful Job Search for 2024How to Prepare For a Successful Job Search for 2024
How to Prepare For a Successful Job Search for 2024
 
Social Media Marketing Trends 2024 // The Global Indie Insights
Social Media Marketing Trends 2024 // The Global Indie InsightsSocial Media Marketing Trends 2024 // The Global Indie Insights
Social Media Marketing Trends 2024 // The Global Indie Insights
 
Trends In Paid Search: Navigating The Digital Landscape In 2024
Trends In Paid Search: Navigating The Digital Landscape In 2024Trends In Paid Search: Navigating The Digital Landscape In 2024
Trends In Paid Search: Navigating The Digital Landscape In 2024
 
5 Public speaking tips from TED - Visualized summary
5 Public speaking tips from TED - Visualized summary5 Public speaking tips from TED - Visualized summary
5 Public speaking tips from TED - Visualized summary
 
ChatGPT and the Future of Work - Clark Boyd
ChatGPT and the Future of Work - Clark Boyd ChatGPT and the Future of Work - Clark Boyd
ChatGPT and the Future of Work - Clark Boyd
 
Getting into the tech field. what next
Getting into the tech field. what next Getting into the tech field. what next
Getting into the tech field. what next
 
Google's Just Not That Into You: Understanding Core Updates & Search Intent
Google's Just Not That Into You: Understanding Core Updates & Search IntentGoogle's Just Not That Into You: Understanding Core Updates & Search Intent
Google's Just Not That Into You: Understanding Core Updates & Search Intent
 
How to have difficult conversations
How to have difficult conversations How to have difficult conversations
How to have difficult conversations
 
Introduction to Data Science
Introduction to Data ScienceIntroduction to Data Science
Introduction to Data Science
 
Time Management & Productivity - Best Practices
Time Management & Productivity -  Best PracticesTime Management & Productivity -  Best Practices
Time Management & Productivity - Best Practices
 
The six step guide to practical project management
The six step guide to practical project managementThe six step guide to practical project management
The six step guide to practical project management
 
Beginners Guide to TikTok for Search - Rachel Pearson - We are Tilt __ Bright...
Beginners Guide to TikTok for Search - Rachel Pearson - We are Tilt __ Bright...Beginners Guide to TikTok for Search - Rachel Pearson - We are Tilt __ Bright...
Beginners Guide to TikTok for Search - Rachel Pearson - We are Tilt __ Bright...
 

Asal mulak ata ekonomika

  • 1. halaman 1 dari 4 Bahan ini dapat dikopi dan disebarluaskan untuk bahan diskusi. suwardjono@ugm.ac.idSeri Bahasa SWD 8 Empiris, Empirikal, atau Empirik? (Kebenaran itu pedih. Lantaran ego, orang kadang kala tak bersedia menerima kebenaran.) Pertanyaan yang sama dapat diajukan: periodik atau periodis, fisik atau fisis, strategik atau strategis, ekonomik atau ekonomis, dan lainnya yang serupa. Variasi penggunaan kata-kata tersebut banyak dijumpai dalam skripsi, tesis, disertasi, dan buku-buku ekonomika dan managemen. Dua hal yang harus dijadikan dasar untuk menjawab masalah ini yaitu kaidah penyerapan dan makna asli dalam bahasa sumber. Kaidah penyerapan yang berpaut (dalam PUPI) adalah: Butir 2.3.4 • Demi keseragaman, sumber rujukan yang diutamakan ialah istilah Inggris yang pemakaiannya sudah internasional, yakni yang dilazimkan oleh para ahli dalam bidangnya. • Penulisan istilah itu sedapat-dapatnya dilakukan dengan mengutamakan ejaannya dalam bahasa sumber tanpa mengabaikan segi lafal. Butir 6.7.1 (Penyesuaian Akhiran) (a) -ic, -ical, -isch (adjektiva) menjadi -is electronic, electronisch elektronis economical, economisch ekonomis practical, practisch praktis logical, logisch logis (b) -iek, -ica, -ic, -ics, dan -ique (nomina) menjadi -ik, -ika dialectica, dialectics dialektika logica, logic logika phonetiek, phonetics fonetik physica, physics fisika techniek, technique teknik Karena harus mengakomodasi bahasa Belanda dan istilah yang sudah ter- lanjur ada, butir 6.7.1 PUPI di atas menjadi tidak jelas untuk menentukan mana yang harus diserap menjadi -ik, -is, -ikal, atau -ika khususnya untuk istilah dari bahasa Inggris yang menurut butir 2.3.4 harus diutamakan. Untuk kepen- tingan masa datang, lebih jelas, konsisten, dan menguntungkan untuk tujuan alihbahasa kalau pedoman didasarkan atas bentuk dan jenis kata yang berasal dari bahasa Inggris. Jenis kata bahasa Inggris nomina (noun), adjektiva (adjective), dan keterangan (adverb) mudah dikenali dari bentuknya atau mudah ditentukan dari kamus (yang memadai seperti Webster’s New World Dictionary). Sementara itu, nomina bahasa Inggris bentuk tunggal (singular) dan jamak
  • 2. halaman 2 dari 4 Bahan ini dapat dikopi dan disebarluaskan untuk bahan diskusi. suwardjono@ugm.ac.id (plural) juga mudah ditentukan dari kamus. Bila bahasa Inggris menjadi basis atau sumber rujukan, kaidah dalam butir 6.7.1 dapat disusun kembali seperti berikut. (a) -ic, -que (nomina atau adjektiva sesuai makna aslinya) menjadi -ik academic akademik (adj) classic klasik (adj) antique antik (adj, n) magic magik (n, adj) boutique butik (n) periodic periodik (adj) critic kritik (n, orang), phonetic fonetik juga kritikus qritique kritik (n) cheque cek (n) strategic strategik (adj) economic ekonomik (adj) technique teknik (n) electronic elektronik (adj) topic topik (n) empiric empirik (n, orang), unique unik (adj) juga empirikus (b) -ical (membentuk adjektiva atau keterangan) menjadi -is academical(ly) akademis mathematical matematis classical klasis* mechanical mekanis clerical kleris musical musis* critical kritis physical fisis cyclical siklis practical praktis economical ekonomis statistical statistis empirical empiris technical teknis identical identis topical topis strategical strategis tropical tropis logical logis magical magis Catatan: Kata typical tidak dapat diserap menjadi tipis karena kata ini sudah ada sebelumnya dan mempunyai arti sebagai lawan tebal sehingga memblok isti- lah typical menjadi tipis. Oleh karena itu, dapat diciptakan typis (baca: tai- pis) agar berbeda dengan tipis. Atau typical diserap menjadi tipikal sebagai pengecualian/anomali. *KBBI menulis entri dengan musikal dan klasikal. Perlu dicatat bahwa kamus memuat kata yang nyatanya (bukan seharusnya) dipakai karena tujuan kamus adalah untuk membantu orang mengetahui arti kata yang dijumpainya. (c) -ical (bermakna nomina, kata berdiri sendiri, atau merupakan bagian takter- pisahkan dari kata dasar bermakna adjektiva) menjadi -ikal fanatical fanatikal (n, orang) radical radikal (adj) veridical veridikal (adj) vertical vertikal (adj)
  • 3. halaman 3 dari 4 Bahan ini dapat dikopi dan disebarluaskan untuk bahan diskusi. suwardjono@ugm.ac.id Kata bahasa Inggris berakhiran -al yang bermakna nomina antara lain indi- vidual, criminal, residual, dan periodical diserap menjadi individual, kriminal, residual, dan periodikal seperti kaidah (c) di atas. (d) -ics (nomina jamak atau plural noun/n.pl dan biasanya bervariasi dengan nomina yang bermakna bidang atau cabang ilmu) menjadi -ik athletics atletik electronics elektronik (alat-alat) graphics grafik phonetics fonetik statistics statistik (berupa data) (e) -ics (nomina yang bermakna bidang atau cabang ilmu) menjadi -ika aerodynamics aerodinamika cybernetics sibernetika economics ekonomika electronics elektronika graphics grafika hermeneutics hermeneutika mathematics matematika phonetics fonetika physics fisika semantics semantika statistics statistika Dengan kaidah di atas, kalau kata bahasa Inggrisnya empirical, padan katanya adalah empiris bukan empirikal. Kalau kata bahasa Inggrisnya empiric, padan katanya empirik. Empiris dan empirik mempunyai makna yang berbeda dan harus digunakan sesuai dengan konteks dan ikatan kalimat. Dengan pedoman di atas, dapat disusun tata istilah berikut dengan makna yang berbeda antara satu dan lainnya. Tiap istilah harus digunakan dengan tepat sesuai dengan makna yang ingin disampaikan. economy ekonomi (n, keadaan suatu wilayah dari sudut ekonomika) economic ekonomik (adj, dari sudut atau atas dasar analisis ekonomika) economics ekonomika (n, cabang ilmu) economical ekonomis (adj/adv, hemat) economist ekonomikawan, ekonom (n, orang) statistic(s) statistik (n, data) statistics statistika (n, cabang ilmu) statistical statistis (adj/adv, dengan cara, secara) statistician statistikawan (n, orang)
  • 4. halaman 4 dari 4 Bahan ini dapat dikopi dan disebarluaskan untuk bahan diskusi. suwardjono@ugm.ac.id strategic strategik (adj) strategical strategis (adj/adv) strategy strategi (n) periodic periodik (adj, atas dasar perioda) periodical periodical (n, terbitan berkala) Jadi, serapan mana yang harus digunakan harus didasarkan pada kata aslinya beserta jenisnya. Untuk tujuan ilmiah dan pengembangan ilmu, makna yang berbeda sedapat-dapatnya diungkapkan dengan simbol atau istilah yang berbeda pula. Tidak ada alasan untuk berstratagem bahwa dalam hal bahasa, yang penting kita tahu maksudnya. Siapa peduli, berani, dan mulai?