SlideShare a Scribd company logo
Perancangan dan Realisasi Sistem Kendali Digital pada
Plant Posisi dengan Metode Ziegler-Nichols & Coohen-
Coon menggunakan Matlab dan Arduino
Laporan ini disusun untuk memenuhi salah satu syarat mata kuliah
Sistem Kendali Digital
Diploma III Program Studi Teknik Elektronika
Jurusan Teknik Elektro
Oleh :
Hilman Sulaeman
131311048
POLBAN
POLITEKNIK NEGERI BANDUNG
2015
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[i]
ABSTRAK
Seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, dewasa ini
sistem kendali automatik memiliki peran yang sangat penting. Peranan sistem
kendali automatik adalah paling menonjol dalam berbagai keperluan manusia atau
bangsa yang telah maju peradabannya. Contoh konkrit dapat kita lihat pengendalian
lift pada gedung bertingkat.
Untuk itu dengan adanya sistem kendali posisi yang di aplikasikan dalam
berbagai kendali otomatis, dapat di simulasikan dengan rancang bangun sistem
pengendalian pada Plant Posisi dengan PID kontrol. Menggunakan metode Ziegler-
Nicholes I dan II, Coohen-Coon, serta penggunaan script programming pada
Matlab dan Arduino. Hasil akhir dari simulasi ini dapat kita rancang dengan Stand
Alone Arduino.
Kata Kunci : Sistem Kendali Posisi, PID Kontrol, Ziegler-Nicholes I dan II,
Coohen-Coon, Script Programming, Matlab, Arduino dan Stand
Alone Arduino.
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[ii]
ABSTRACT
Along with the development of science and technology, today's automatic control
system has a very important role. The role of the automatic control system is the most
prominent in a variety of human purposes or nation that has advanced civilization. Concrete
examples we can see the elevator control in buildings.
For it with the position control system is applied in a variety of automatic control,
can be simulated with the control system design Plant Position wit PID Controller. Using
the method of Ziegler-Nicholes I and II, Coohen-Coon, as well as the use of script
programming in Matlab and Arduino. The end result of this simulation can be designed
with a Stand Alone Arduino.
Key Words : Position Control System, PID Controller, Ziegler-Nicholes I dan II,
Coohen-Coon, Script Programming, Matlab, Arduino dan Stand
Alone Arduino.
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[iii]
KATA PENGANTAR
Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang memiliki
segala sumber ilmu dan pengetahuan. Tak lupa shalawat serta salam penulis
curahkan kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW, karena berkat kasih dan
karunia-Nya penulis dapat menyelesaikan Laporan Akhir Praktikum Sistem
Kendali dengan judul “Perancangan dan Realisasi Sistem Kendali Digital pada
Plant Posisi dengan Metode Ziegler-Nichols & Coohen-Coon menggunakan
Matlab dan Arduino”.
Pada kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih yang telah
memberikan bantuan dan dorongan dari berbagai pihak yang berarti bagi
penyelesaian laporan ini kepada :
1. Bapak Feriyonika S.T., M.sc.Eng. selaku dosen pembimbing atas segala
dorongan, kesabaran, ketekunan, pengertian dan bimbingannya.
2. Bapak Feriyonika S.T., M.sc.Eng. selaku wali kelas 2B Elektronika 2013
yang selalu memberi dukungan dan nasihatnya.
3. Ibu Iom selaku teknisi yang telah melayani penulis untuk meminjamkan
alat dan bahan untuk praktikum
4. Kepada kedua orang tua yang selalu memberi dukungan dan semangat
setiap saat, baik secara moril maupun materil.
5. Febry Rustiansyah, selaku rekan penulis dalam praktikum.
6. Serta teman – teman Elektronika 2B yang telah banyak memberi bantuan
kepada penulis selama proses pembelajaran SKD.
Akhirnya penulis berharap laporan akhir praktikum SKD dapat bermanfaat
untuk mahasiswa khususnya dan masyarakat luas umumnya. Penulis
mengharapkan kritik dan saran yang sufatnya membangun guna memperbaiki
laporan ini di masa depan.
Bandung , Juli 2015
Penulis
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[iv]
DAFTAR ISI
ABSTRAK......................................................................................................... i
ABSTRACS...................................................................................................... ii
KATA PENGANTAR ..................................................................................... iii
DAFTAR ISI................................................................................................. iv-v
DAFTAR GAMBAR ..................................................................................vi-vii
DAFTAR TABLES........................................................................................ viii
BAB-I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Masalah...............................................................................1
1.2 Rumusan Masalah........................................................................................2
1.3 Tujuan ..........................................................................................................2
BAB-II LANDASAN TEORI
2.1 Sistem Secara Keseluruhan..........................................................................3
2.1.1. Power Supply .....................................................................................3
2.1.2. Set Point .............................................................................................3
2.1.3. Power Amplifier.................................................................................4
2.1.4. Modul PID..........................................................................................4
2.1.5. Modul Kendali Posisi.........................................................................5
2.1.6. Multimeter..........................................................................................5
2.1.7. Matlab ................................................................................................6
2.1.8. Arduino ..............................................................................................6
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[v]
2.2 PID Controller .............................................................................................6
2.2.1. Pengontrol Proporsional................................................................ 7-8
2.2.2. Pengontrol Integral ............................................................................9
2.2.3. Pengontrol Derivative ......................................................................10
2.3 Metoda Tunning PID Ziegler-Nichols .......................................................11
2.3.1. Metode ke-I Ziegler-Nichols...................................................... 11-12
2.3.2. Metode ke-II Ziegler-Nichols...........................................................13
2.4 Cara Men-tuning .................................................................................. 14-17
BAB-III METODELOGI PERANCANGAN
3.1 Modul Sistem Pengendalian Posisi............................................................18
3.2 Spesifikasi Modul Sistem Pengendali Posisi .............................................18
3.3 Blok Diagram.............................................................................................19
3.4 Langkah Percobaan (Metodologi Eksperimental)................................ 19-22
BAB-IV HASIL DAN PEMBAHASAN
4.1 Desain Kendali dengan Ziegler-Nichols Tipe I ................................... 23-24
4.2 Desain Kendali dengan Ziegler-Nichols Tipe I .........................................25
4.3 Desain Kendali dengan Coohen-Coon.......................................................26
4.4 Menggunakan Script-Matlab................................................................ 26-27
4.5 Menggunakan Stand Alone Aduino..................................................... 28-30
BAB-V PENUTUP
5.1 Kesimpulan ................................................................................................31
5.2 Saran...........................................................................................................31
DAFTAR PUSTAKA……………………………………………………….32
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[vi]
DAFTAR GAMBAR
Gambar I.1 Power Supply..................................................................................3
Gambar I.2 Set Point..........................................................................................3
Gambar I.3 Power Amplifier .............................................................................4
Gambar I.4 Modul PID ......................................................................................4
Gambar I.5 Modul Kendali Posisi......................................................................5
Gambar I.6 Multimeter.......................................................................................5
Gambar I.7 Matlab .............................................................................................6
Gambar I.8 Arduino ...........................................................................................6
Gambar I.9 Blok Diagram Kontroler PID Analog.............................................7
Gambar I.10 Diagram blok kontroler proporsional............................................8
Gambar I.11 Proportional band dari pengontrol proporsional tergantung pada
penguatan. ..........................................................................................................9
Gambar I.12 Kurva Sinyal Kesalahan E (T) Terhadap T Pada Pembangkit
Kesalahan Nol..................................................................................................10
Gambar I.13 Perubahan Keluaran Sebagai Akibat Penguatan Dan Kesalahan10
Gambar I.14 Blok diagram pengontrol Derivative ..........................................11
Gambar I.15 Kurva waktu hubungan input-output pengontrol Derivative......11
Gambar I.16 Kurva Tanggapan Berbentuk S...................................................12
Gambar I.17 Karakteristik Keluaran Suatu Sistem Dengan Penambahan Kp .13
Gambar I.18 Gambar 1. Overshoot 25%..........................................................14
Gambar I.19 Kurva S .......................................................................................14
Gambar I.20 Penentuan paameter L dan T.......................................................15
Gambar I.21 Formula PID................................................................................15
Gambar I.22 Sistem Teredam ..........................................................................16
Gambar I.23 Sistem Tidak Teredam ................................................................16
Gambar I.24 Persamaan ZN-Tipe 2 .................................................................17
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[vii]
Gambar I.25 Osilasi Konsisten ........................................................................17
Gambar I.26 Plant Pengendalian Posisi ...........................................................18
Gambar I.27 Diagram Blok..............................................................................19
Gambar I.28 Plant Kendali Posisi....................................................................19
Gambar I.29 Simulink 1...................................................................................20
Gambar I.30 Simulink 2...................................................................................20
Gambar I.31 Lowpass Filter.............................................................................20
Gambar I.32 Konfigurasi Arduino pada Plant .................................................21
Gambar I.33 Modul PID ..................................................................................22
Gambar I.34 Respon Awal Kendali .................................................................23
Gambar I.35 Menentukan Nilai X1 dan X2.....................................................23
Gambar I.36 Respon Gelombang Hasil Manual Tuning..................................24
Gambar I.37 Respon Awal dan Menentukan X1 X2 .......................................25
Gambar I.38 Respon Gelombang Hasil Tuning Manual..................................25
Gambar I.39 Respon Awal dengan Coohen-Coon...........................................26
Gambar I.40 Respon Gelombang Hasil Manual Tuning..................................27
Gambar I.41 Hasil pada Serial Komputer........................................................30
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[viii]
DAFTAR TABLE
Tabel II.1 Penalaan Ziegler-Nichols metode ke-1 ...........................................12
Tabel II.2 Penalaan Ziegler-Nichols metode ke-2 ...........................................13
Tabel II.3 Acuan Men-Tunning .......................................................................17
Tabel II.4 Spesifikasi Modul Pengendalian Posisi...........................................18
Tabel II.5 Nilai X1 dan X2 ..............................................................................23
Tabel II.6 Hasil Perhitungan ZN tipe I.............................................................23
Tabel II.7 Hasil Tuning Manual ZN tipe I.......................................................24
Tabel II.8 Hasil Perhitungan ZN Tipe II..........................................................25
Tabel II.9 Hasil Manual Tuning.......................................................................25
Tabel II.10 Hasil Perhitungan Manual Tuning ................................................27
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[1]
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Masalah
Dalam era modern ini pembangunan gedung berlantai tingkat kian
bertambah, yang menyebabkan transportasi vertikal diantara lantai gedung-gedung
tersebut semakin dibutuhkan. Elevator (lift) merupakan salah satu dari alat
transportasi vertikal yang banyak digunakan saat ini, hal ini disebabkan perjalanan
antar lantai dengan menggunakan elevator didalam gedung lebih menghemat waktu
dan tenaga dibandingkan dengan menggunakan tangga [1]. Sistem pembangunan
otomatis menjadi faktor pendorong dalam perkembangan pembuatan lift hingga
sekarang yang menggunakan motor AC dengan kontrol PLC. Lift merupakan
seperangkat alat angkut transportasi vetikal yang mempunyai gerakan periodik dan
digunakan untuk mengangkut (manaikkan/menurunkan) orang atau barang secara
vertikal melalui suatu guide rail vertical (jalur rel vertikal) dengan menggunakan
seperangkat alat mekanik baik disertai alat otomatis ataupun manual [2] dan dengan
sebuah controller. Kontroller berfungsi untuk memastikan bahwa setiap proses
terjadi dengan baik. PID (Proportional-Integral-Derivative controller) merupakan
kontroller untuk menentukan presisi suatu sistem instrumentasi dengan
karakteristik adanya umpan balik pada sistem tersebut [3]. Pengontrol PID adalah
pengontrol konvensional yang banyak dipakai dalam dunia industri. Pemilihan
kontroller bergantung pada sistem instrumentasi yang digunakan. Untuk
mendapatkan kontroller yang diingin dapat disimulasikan dengan menggunakan
aplikasi MATLAB [4].
Laporan praktikum Sistem Kendali Kontinu ini menggunakan algoritma PID
untuk mengontrol sebuah plant kendali posisi. Metoda mendesain kontrol PID yang
digunakan dalam praktikum ini ialah metoda Ziegler Nichols 1 dan 2. Dengan
mendapatkan nilai Kp, Ki, dan Kd, maka didapatkan pula desain dari metoda ZN-1
dan ZN-2. Desain kontroller dapat dilakukan dengan men-tunning secara manual
untuk mendapatkan hasil yang maksimal dan sesuai dengan plant yang akan di
kontrol.
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[2]
1.2 Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah dan tujuan yang ingin dicapai, berikut
merupakan beberapa masalah yang akan dibahas pada laporan ini. Bagaimana
respon sistem level air sebelum menggunakan PID.
1. Metode apa yang sesuai untuk diterapkan pada sistem kendali posisi.
2. Bagaimana perbandingan hasil respon sistem menggunakan metode PID
Ziegler Nichols I dan Ziegler Nichols II
3. Bagaimana desain kendali dengan metode Coohen-Coon
4. Penggunaan Script Programming pada MATLAB
5. Dan membandingkannya dengan Script Programming Stan Alone
Arduino
1.3 Tujuan
Tujuan yang ingin dicapai penulis adalah sebagai berikut :
1. Melakukan pengujian dan penerapan sistem kendali PID pada suatu
modul sistem kendali level air dengan menggunakan dua metoda yaitu
metoda Ziegler Nichols tipe 1 dan 2. Coohen-Coon.
2. Menggunakan Script Programming Matlab
3. Serta menggunakan Script Programming pada Stand Alone Arduino
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[3]
BAB II
LANDASAN TEORI
2.1 Sistem Secara Keseluruhan
2.1.1. Power Supply
Power Supply adalah catu daya dc yang berfungsi
untuk memberi tegangan. Power supply yang digunakan
disini adalah output +15V/1A dan -15V1A yang kemudian
terhubung dengan Set-Point. Dan terdapat tombol yang
mengatur besar tegangan yang keluar. Dan juga ada
tegangan yang fix atau tetap yaitu 5V per 1A.
Gambar I.1 Power Supply
2.1.2. Set Point
Set Point adalah alat yang berfungsi untuk menentukan
kendali suatu alat yang diinginkan. Set point disini terbagi
menjadi 2 pilihan yaitu :
1. Untuk konektor yang pertama dapat mengatur antara
0V sampai dengan +10V.
2. Untuk konektor yang kedua dapat mengatur antara -
10V sampai dengan +10V
Gambar I.2 Set Point
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[4]
2.1.3. Power Amplifier (Penguat Daya)
Power amplifier berfungsi sebagai penguatan daya
agar pengendalian output beban stabil karena output
beban yang digunakan membutuhkan daya yang besar.
Terdapat 3 pilihan dalam penggunaan power amplifier :
1. Output pada power amplifier dikalian +1
2. Output pada power amplifier dikalian -1
3. Jika keduanya digabungkan maka output power
amplifier dikuatkan atau dikalikan 2 dari set point.
Gambar I.3 Power Amplifier
2.1.4. Modul PID
PID Controller (Kendali PID) adalah suatu
alat untuk mengatur nilai keluaran desain kendali
yang telah dibuat. Terdapat 3 tombol pengatur
yaitu untuk Kp, Ti dan Td. Dan dapat diatur secara
manual sesuai dengan yang kita inginkan.
Gambar I.4 Modul PID
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[5]
2.1.5. Modul Kendali Posisi
Adalah suatu alat yang dapat
mengendalikan posisi suatu objek. Dengan motor
sebagai pengerak posisi dan sensor sebagai
penentu posisi. Pada modul ini terdapat 2 keluaran
yaitu +10V dan -10V. Serta terdapat tombol
sebagai pengatur manual posisi.
Gambar I.5 Modul Kendali Posisi
2.1.6. Multimeter
Sebelum merangkai cek terlebih dahulu
alat yang digunakan dengan multimeter seperti
power supply, set point(reference variable
generator), power amplifier, dan motor
generator, dengan mengukur tegangannya
apakah sudah sesuai atau belum.
Gambar I.6 Multimeter
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[6]
2.1.7. Matlab
Matlab adalah salah satu software
yang digunakan untuk mendesain sistem
kendali yang akan kita bangun. Dengan
menggunakan script programming pada
MATLAB.
Gambar I.7 Matlab
2.1.8. Arduino Uno
Arduino digunakan untuk melihat
gelombang output sistem kendali pada
MATLAB.
Gambar I.8 Arduino
2.2 PID Controller
PID (dari singkatan bahasa Proportional–Integral–Derivative controller)
merupakan kontroler untuk menentukan presisi suatu sistem instrumentasi dengan
karakteristik adanya umpan balik pada sistem tesebut. Komponen kontrol PID ini
terdiri dari tiga jenis yaitu Proportional, Integratif dan Derivatif. Masing-masing
aksi kontrol ini mempunyai keunggulan-keunggulan tertentu. Kontrol proportional
mempunyai keunggulan rise time yang cepat, kontrol integral mempunyai
keunggulan untuk memperkecil error dan kontrol derivative memiliki keunggulan
untuk memperkecil error atau meredam overshot/undershoot. Untuk mendapatkan
keluaran dengan rise time yang cepat dan error yang kecil dapat menggabungkan
ketika kontroller ini.
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[7]
Setiap kekurangan dan kelebihan dari masing-masing pengontrol P, I dan D
dapat saling menutupi dengan menggabungkan ketiganya secara paralel menjadi
pengontrol proposional plus integral plus derivative (pengontrol PID). Elemen-
elemen pengontrol P, I dan D masing-masing secara keseluruhan bertujuan untuk
mempercepat reaksi sebuah sistem, menghilangkan offset dan menghasilkan
perubahan awal yang besar.
Gambar I.9 Blok Diagram Kontroler PID Analog
Karakteristik pengontrol PID sangat dipengaruhi oleh kontribusi besar dari
ketiga parameter P, I dan D. Pengaturan konstanta Kp, Ti, dan Td akan
mengakibatkan penonjolan sifat dari masing-masing elemen. Satu atau dua dari
ketiga konstanta tersebut dapat diatur lebih menonjol dibanding yang lain.
Konstanta yang menonjol itulah akan memberikan kontribusi pengaruh pada respon
sistem secara keseluruhan
2.2.1 Pengontrol Proporsional
Pengontrol proposional memiliki keluaran yang sebanding atau proposional
dengan besarnya sinyal kesalahan (selisih antara besaran yang di inginkan dengan
harga aktualnya). Secara lebih sederhana dapat dikatakan bahwa keluaran
pengontrol proporsional merupakan perkalian antara konstanta proposional dengan
masukannya. Perubahan pada sinyal masukan akan segeramenyebabkan sistem
secara langsung mengeluarkan output sinyal sebesar konstanta pengalinya.
Gambar 2.2 menunjukkan blok diagram yang menggambarkan hubungan
antara besaran setting, besaran aktual dengan besaran keluaran pengontrol
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[8]
proporsional. Sinyal keasalahan (error) merupakan selisih antara besaran setting
dengan besaran aktualnya. Selisih ini akan mempengaruhi pengontrol, untuk
mengeluarkan sinyal positif (mempercepat pencapaian harga setting) atau negatif
(memperlambat tercapainya harga yang diinginkan).
Gambar I.10 Diagram blok kontroler proporsional
Pengontrol proposional memiliki 2 parameter, pita proposional
(propotional band) dan konstanta proporsional. Daerah kerja kontroler efektif
dicerminkan oleh pita proporsional sedangkan konstanta proporsional menunjukan
nilai faktor penguatan sinyal tehadap sinyal kesalahan Kp.
Hubungan antara pita proporsional (PB) dengan konstanta proporsional
(Kp) ditunjukkan secara persentasi oleh persamaan berikut:
𝑃𝐵 =
1
𝐾𝑝
× 100%
menunjukkan grafik hubungan antara PB, keluaran pengontrol dan kesalahan yang
merupakan masukan pengontrol. Ketika konstanta proporsional bertambah
semakin tinggi, pita proporsional menunjukkan penurunan yang semakin kecil,
sehingga lingkup kerja yang dikuatkan akan semakin sempit.
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[9]
Gambar I.11 Proportional band dari pengontrol proporsional tergantung pada penguatan.
2.2.2 Pengontrol Integral
Pengontrol integral berfungsi menghasilkan respon sistem yang memiliki
kesalahan keadaan stabil nol. Jika sebuah plant tidak memiliki unsur integrator(1/s),
pengontrol proposional tidak akan mampu menjamin keluaran sistemdengan
kesalahan keadaan stabilnya nol. Dengan pengontrol integral, responsistem dapat
diperbaiki, yaitu mempunyai kesalahan keadaan stabilnya nol.
Pengontrol integral memiliki karaktiristik seperti halnya sebuah
integral.Keluaran sangat dipengaruhi oleh perubahan yang sebanding dengan nilai
sinyalkesalahan. Keluaran pengontrol ini merupakan penjumlahan yang terus
menerusdari perubahan masukannya. Kalau sinyal kesalahan tidak mengalami
perubahan,eluaran akan menjaga keadaan seperti sebelum terjadinya perubahan
masukan.
Sinyal keluaran pengontrol integral merupakan luas bidang yang dibentuk
oleh kurva kesalahan penggerak. Sinyal keluaran akan berharga sama dengan harga
sebelumnya ketika sinyal kesalahan berharga nol. Gambar 2.4 menunjukkan contoh
sinyal kesalahan yang dimasukan ke dalam pengontrol integral dan keluaran
pengontrol integral terhadap perubahan sinyal kesalahan tersebut.
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[10]
Gambar I.12 Kurva Sinyal Kesalahan E(T) Terhadap T Pada Pembangkit Kesalahan Nol
Pengaruh perubahan konstanta integral terhadap keluaran integral
ditunjukkan oleh Gambar 2.5. Ketika sinyal kesalahan berlipat ganda, maka nilai
laju perubahan keluaran pengontrol berubah menjadi dua kali dari semula. Jika nilai
10 konstanta integrator berubah menjadi lebih besar, sinyal kesalahan yang relatif
kecil dapat mengakibatkan laju keluaran menjadi besar .
Gambar I.13 Perubahan Keluaran Sebagai Akibat Penguatan Dan Kesalahan
2.2.3 Pengontrol Derivative
Keluaran pengontrol Derivative memiliki sifat seperti halnya suatu operasi
differensial. Perubahan yang mendadak pada masukan pengontrol, akan
mengakibatkan perubahan yang sangat besar dan cepat. Gambar 2.6 menunjukkan
blok diagram yang menggambarkan hubungan antara sinyalckesalahan dengan
keluaran pengontrol.
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[11]
Gambar I.14 Blok diagram pengontrol Derivative
Gambar 2.7 menyatakan hubungan antara sinyal masukan dengan sinyal
keluaran pengontrol Derivative. Ketika masukannya tidak mengalami perubahan,
keluaran pengontrol juga tidak mengalami perubahan, sedangkan apabila sinyal
masukan berubah mendadak dan menaik (berbentuk fungsi step), keluaran
menghasilkan sinyal berbentuk impuls. Jika sinyal masukan berubah naik secara
perlahan (fungsi ramp), keluarannya justru merupakan fungsi step yang besar
magnitudnya sangat dipengaruhi oleh kecepatan naik dari fungsi ramp dan faktor
konstanta diferensialnya.
Gambar I.15 Kurva waktu hubungan input-output pengontrol Derivative
Berdasarkan karakteristik pengontrol tersebut, pengontrol derivative
umumnya dipakai untuk mempercepat respon awal suatu sistem, tetapi tidak
memperkecil kesalahan pada keadaan stabilnya. Kerja pengontrol derivative
hanyalah efektif pada lingkup yang sempit, yaitu pada periode peralihan. Oleh
sebab itu pengontrol derixxvative tidak pernah digunakan tanpa ada pengontrol lain
sebuah sistem (Sutrisno, 1990, 102).
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[12]
2.3 Metoda Tunning PID Ziegler Nichols
Metoda penentuan parameter pengontrol PID Ziegler Nichols memiliki
kelebihan dibandingkan dengan metoda klasik. Salah satu kelebihan tersebut adalah
tidak ditekankannya penurunan model matematik komponen yang akan diatur
(plant). Perhitungan parameter-parameter pengontrol Proportional, Integral, dan
Diferential PID hanya dilakukan untuk menentukan ultimate gain Ku dan ultimate
periode Tu dari respon step sebuah plant. Penalaan parameter kontroller PID selalu
didasari atas tinjauan terhadap karakteristik yang diatur (plant). Metoda ini
didasarkan pada reaksi plant yang dikenai seuatu perubahan.
2.3.1 Metode ke-1 Ziegler-Nichols
Metode ke-1 didasarkan pada respon plant terhadap masukan tangga dalam
kalang terbuka. Plant yang tidak mempunyai integrator, menghasilkan kurva
tanggapan terhadap masukan tangga seperti kurva huruf S pada Gambar 2. Kurva
tanggapan plant digunakan untuk mencari waktu tunda L dan konstanta waktu T.
Gambar I.16 Kurva Tanggapan Berbentuk S.
Parameter-parameter yang didapat dari kurva reaksi digunakan untuk
menentukan parameter parameter pengendali PID berdasarkan tetapan empiris
Zielger-Nichols. Rumus-rumus untuk parameter pengendali menggunakan metode
kurva reaksi ditabelkan pada Tabel 1.
Tabel I.1 Penalaan Ziegler-Nichols metode ke-1
Pengendali Kp Ti Td
P 1/a - -
PI 0,9 /a 3L -
PID 1,2 /a 2L L/2
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[13]
2.3.2 Metode ke-2 Ziegler-Nichols
Pada metode ke-2, penalaan dilakukan dalam kalang tertutup dimana
masukan referensi yang digunakan adalah fungsi tangga (step). Pengendali pada
metode ini hanya pengendali proporsional. Kp, dinaikkan dari 0 hingga nilai kritis
Kp, sehingga diperoleh keluaran yang terus-menerus berosilasi dengan amplitudo
yang sama. Nilai kritis Kp ini disebut sebagai ultimated gain.
Tanggapan keluaran yang dihasilkan pada 3 kondisi penguatan proporsional
ditunjukkan pada Gambar 3. Sistem dapat berosilasi dengan stabil pada saat Kp =
Ku.
Gambar I.17 Karakteristik Keluaran Suatu Sistem Dengan Penambahan Kp
Nilai ultimated period, Tu, diperoleh setelah keluaran sistem mencapai
kondisi yang terus menerus berosilasi. Nilai perioda dasar, Tu, dan penguatan dasar,
Ku, digunakan untuk menentukan konstanta-konstanta pengendali sesuai dengan
tetapan empiris Ziegler-Nichols pada Tabel 2.
Tabel II.2 Penalaan Ziegler-Nichols metode ke-2
Pengendali Kp Ti Td
P Ku/2 - -
PI 2Ku /5 4Tu / 5 -
PID 3Ku /
5
Tu / 2 3Tu/25
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[14]
2.4 Cara Men-Tunning
metoda tuning PID controller untuk menentukan nilai proportional gain Kp,
integral time Ti, dan derivative time Td berdasarkan karakteristik respon transient
dari sebuah plant atau sistem. Metoda ini akan memberikan nilai overshoot sebesar
25% pada step response, seperti gambar di bawah.
Gambar II.18 Gambar 1. Overshoot 25%
Metoda ini terdiri dari 2 macam :
a. Nilai PID diperoleh dari hasil percobaan dengan masukan unit-step,
hasilnya nanti akan terbentuk kurva berbentuk huruf S, lihat gambar 2. Jika
kurva ini tidak terbentuk maka metoda ini tidak bisa diterapkan. Kurva
bentuk S memiliki karakteristik dengan 2 buah konstanta, yaitu waktu tunda
L dan time constant T. Kedua parameter tersebut diperoleh dengan
menggambar garis tangensial pada titik infleksi kurva S, lihat gambar 3.
Garis tangensial tersebut akan berpotongan dengan garis time axis dan garis
c(t) = K. Dari kurva tersebut kita bisa melakukan pendekatan fungsi transfer
dalam first order sebagai berikut :
Gambar I.19 Kurva S
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[15]
Gambar I.20 Penentuan paameter L dan T
Gambar I.21 Formula PID
b. Pada metoda kedua ini, percobaan dilakukan dengan menggunakan
proportional band saja. Nilai Kp dinaikkan dari 0 hingga tercapai nilai Kp
yang menghasilkan osilasi yang konsisten. Nilai controller gain ini disebut
sebagai critical gain (Kcr). Jika Kp ini terlalu kecil, sinyal output akan
teredam mencapai nilai titik keseimbangan setelah ada gangguan, seperti
terlihat di bawah ini.
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[16]
Gambar I.22 Sistem Teredam
Sebaliknya, jika Kp-nya terlalu besar, osilasinya akan tidak stabil dan membesar,
seperti gambar di bawah
Gambar I.23 Sistem Tidak Teredam
Jika dengan metoda ini tidak diperoleh osilasi yang konsisten, maka metoda
ini tidak dapat dilakukan. Dari metode ini akan diperoleh nilai critical gain Kcr dan
periode kritis Pcr, lihat gambar 6 dan tabel 2. Berdasarkan nilai ini, kita dapat
menentukan nilai parameter Kp, Ti, dan Td berdasarkan rumus di bawah :
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[17]
Gambar I.24 Persamaan ZN-Tipe 2
Gambar I.25 Osilasi Konsisten
Tabel II.3 Acuan Men-Tunning
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[18]
BAB III
METODELOGI PENYELESAIAN
3.1 Modul Sistem Pengendalian Posisi
Gambar I.26 Plant Pengendalian Posisi
Modul Sistem Kendali Posisi merupakan sebuah sistem yang terdiri atas
motor servo. Prinsip kerja dari modul ini adalah input didapatkan secara manual
dari potensiometer yang terdapat pada motor driver, atau didapatkan dari setpoint.
Tegangan input akan menggerakkan motor servo. sensor posisi yang terdapat pada
modul ini akan mengeluarkan output 1V setiap perubahan 1cm.
3.2 Spesifikasi Modul Sistem Pengendalian Posisi
Tabel II.4 Spesifikasi Modul Pengendalian Posisi
Catu Daya 15 Volt
Aktuator Motor Servo
Sensor Sensor Posisi ( 1V / 1 cm)
Posisi Maksimum 5 cm
Posisi Minimum -5cm
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[19]
3.3 Diagram Blok
Set Point Plant
Feedback
Input Output
+-
Gambar I.27 Diagram Blok
3.4 Langkah Percobaan (Metodelogi Eksperimental) :
1. Siapkan alat dan bahan yang akan digunakan.
2. Periksa dan pastikan modul yang digunakan dalam kondisi baik dengan
cara memeriksa menggunakan multimeter. Memeriksa setiap output
setiap modul.
3. Merangkai modul berdasarkan gambar. Power Supply, Set Point,
Modul PID, Power Amplifier, dan Modul Sistem Kendali Posisi.
4. Jalankan program MATLAB dan ARDUINO yang sudah diinstal
sebelumnya.
5. Menghubungkan Arduino ke laptop/PC.
6. Upload file adio.pde pada Arduino.
7. Atur agar arduino terhubung pada MATLAB.
8. Buka tool Simulink dan buat rangkaian seperti ini
Gambar I.28 Plant Kendali Posisi
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[20]
 Berikut Simulink untuk output +5V sampai -5V
9. Berikut Simulink untuk output +10V sampai -10V
10. Pada Lowpass Filter atur seperti pada gambar dibawah.
Gambar I.29 Simulink 1
Gambar I.30 Simulink 2
Gambar I.31 Lowpass Filter
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[21]
11. Koneksikan Arduino dengan Plant dan sabungkan port A0 pada output
setpoint dan A5 pada output sistem kendali posisi.
Gambar I.32 Konfigurasi Arduino pada Plant
12. Mengatur Set Point sesuai dengan yang diinginkan.
13. Menjalankan Simullink dan menjalankan plant.
14. Mencari nilai T dan L atau Kcr dan Pcr dari hasil desain awal.
15. Menghitung nilai Kp, Ti, dan Td.
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[22]
16. Jika sudah didapat nilai Kp, Ti, dan Td, dengan waktu nyata selanjutnya
gunakan PID Controller pada rangkaian. Dan lakukan Tunning manual
Mengamati dan mencatat hasil dari desain ZN tipe 1.
Gambar I.33 Modul PID
17. Langkah percobaan untuk mendesain dengan menggunakan ZN tipe II
sama halnya dengan ZN tipe I, hanya saja menentukan Kcr dan Pcr dan
untuk nilai Kp nya yang berbeda.
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[23]
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN
4.1 Desain Kendali dengan Ziegler-Nicholes Tipe I
Gambar I.34 Respon Awal Kendali
Gambar I.35 Menentukan Nilai X1 dan X2
X1 X2
41 304.8
Tabel II.5 Nilai X1 dan X2
ZN-1
L T Kp Ti Td Ki Kd
8.2 263.8 38.60488 16.4 4.1 2.353956 158.28
Keterangan : 100 detik di matlab = 10 detik waktu nyata
Tabel II.6 Hasil Perhitungan ZN tipe I
0 100 200 300 400 500 600 700 800
0
0.5
1
1.5
2
2.5
3
0 100 200 300 400 500 600 700 800
0
0.5
1
1.5
2
2.5
3
X: 304.8
Y: 1.322
X: 41
Y: 0.002547
X: 33.4
Y: 0.0001916
X: 632
Y: 1.842
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[24]
 Berikut Respon Gelombang Hasil Tuning Manual
Gambar I.36 Respon Gelombang Hasil Manual Tuning
Dengan :
ZN-1
L T Kp Ti Td Ki Kd
8.2 263.8 79 16 4
2.35395
6
158.28
Tabel II.7 Hasil Tuning Manual ZN tipe I
0 500 1000 1500 2000 2500 3000 3500 4000
-1
0
1
2
3
4
5
6
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[25]
4.2 Desain Kendali dengan Ziegler-Nicholes Tipe II
Gambar I.37 Respon Awal dan Menentukan X1 X2
ZN-2
Kcr Pcr Kp Ti Td Ki Kd
98 9.2 58.8 4.6 1.15 12.78261 67.62
Keterangan : 100 detik di matlab = 10 detik waktu
nyata
Tabel II.8 Hasil Perhitungan ZN Tipe II
 Berikut Hasil Respon Gelombang setelah di Tuning Manual
Gambar I.38 Respon Gelombang Hasil Tuning Manual
ZN-2
Kcr Pcr Kp Ti Td Ki Kd
98 9.2 81 4.6 1.15 12.78261 67.62
Tabel II.9 Hasil Manual Tuning
5 10 15 20 25 30 35 40 45 50
4.4
4.5
4.6
4.7
4.8
4.9
5
X: 11.8
Y: 4.882
X: 21
Y: 4.885
0 100 200 300 400 500 600 700 800 900 1000
-4
-2
0
2
4
6
8
10
12
14
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[26]
4.3 Desain Kendali dengan Coohen-Coon
Gambar I.39 Respon Awal dengan Coohen-Coon
*Note : Untuk desain kendali menggunakan Coohen-Coon, saya beserta rekan
saya belum dapat menyelesaikannya dikarenakan waktu yang terbatas saat
praktikum. Namun dapat dilihat respon gelombang sudah terlihat.
4.4 Menggunakan Script-MATLAB
 Koneksikan Arduino pada MATLAB.
 Karena keluaran Arduino hanya 0-5V kemudian set 2,5 V x 4 pada SET
POINT sehingga keluaran menjadi -10V sampai 10V.
 Masukan Script programming berikut pada Matlab
clf
Ts = 0.01 ;
pinMode(a,6,'output')
pinMode(a,13,'output')
digitalWrite(a,13,1);
Kp = 87;
Ki = 0;
Kd = 0;
error_sebelum = 0;
errorI_sebelumnya = 0;
y1 = 0;
y2 = 0;
t =0;
x=0;
analogWrite(a,6,128);
start=digitalRead(a,10);
while (start==1)
x=x+1;
SP =
analogRead(a,0)*(0.0049);
PV = analogRead(a,5);
PV = PV*0.0049;
error = SP - PV;
errorI_sekarang = ((error +
error_sebelum)/2)*Ts;
errorI = (errorI_sekarang)
+ (errorI_sebelumnya);
0 500 1000 1500 2000 2500 3000 3500
-1
0
1
2
3
4
5
6
7
8
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[27]
errorD = (error -
error_sebelum)/Ts;
outP = Kp * error;
outI = Ki * errorI;
outD = Kd * errorD;
outPID = outP + outI +
outD;
if outPID > 10
outPID = 10;
else
outPID = outPID;
end
if outPID < -10
outPID = -10;
else
outPID = outPID;
end
outPID=(outPID+10)/4;
outPID = round(outPID*51);
analogWrite(a,6,outPID);
pause (0)
y1 = [y1,SP];
y2 = [y2,PV];
t = [t,x];
plot(t,y1,t,y2);
axis ([0 3000 0 5]);
grid
drawnow;
error_sebelum=error;
errorI_sebelumnya=errorI;
start=digitalRead(a,10);
end
analogWrite(a,6,128);
Gambar I.40 Respon Gelombang Hasil Manual Tuning
PID Script
L T Kp Ti Td Ki Kd
8.2 263.8 87 16.4 4.1 16 41
Keterangan : 100 detik di matlab = 4 detik waktu nyata
Tabel II.10 Hasil Perhitungan Manual Tuning
0 500 1000 1500 2000 2500 3000
0
0.5
1
1.5
2
2.5
3
3.5
4
4.5
5
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[28]
4.5 Menggunakan Stand Alone Arduino
 Ukur Set-Point atur menjadi 2.5 V dan atur juga pada modul PID dengan
menset nilai Kp = 4 Ti dan Td = 0 pada posisi saklar OFF. Kemudian ukur
keluaran pada modul PID sehingga menjadi 10 V. Nilai keluaran 10 V
tersebut berasal dari hasil pengalian tegangan Set-Point dengan modul PID.
Itu bertujuan untuk menggantikan tegangan yang diberikan oleh Arduino
yang terbatas sebesar 5 V sehingga dilakukan pengalian tegangan dengan
tujuan memberi tegangan yang sesuai dengan plan yaitu -10 - 10 V.
 Masukan Script programming berikut pada Arduino.
#include
<LiquidCrystal.h>
LiquidCrystal lcd(12,
11, 5, 4, 3, 2);
int Output = 6;
float Ts = 0.01;
float Kp = 87;
float Ti = 0;
float Td = 0;
float Ki = 0;// Kp/Ti;
float Kd = 0;// Kp*Td;
float Setpoint,
Feedback, Setpoint1,
Feedback1;
float error;
float errorD, errorD1;
float errorI,
errorIsekarang,
errorIsekarang1,
errorIsekarang2;
float outP, outI, outD,
outPIDsebelum;
float errorsebelum = 0;
float errorIsebelum = 0;
int outPID;
void setup () {
lcd.begin(16, 2);
pinMode (6,OUTPUT);
}
void loop () {
lcd.setCursor(0,0);
lcd.print("SP=");
lcd.setCursor(6,0);
lcd.print(Setpoint1);
lcd.setCursor(11,0);
lcd.print("mm");
lcd.setCursor(0,1);
lcd.print("PV=");
lcd.setCursor(6,1);
lcd.print(Feedback1);
lcd.setCursor(11,1);
lcd.print("mm");
Setpoint = analogRead
(A0);
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[29]
Setpoint1 =
Setpoint*0.0049*10;
Feedback = analogRead
(A1);
Feedback1 =
Feedback*0.0049*10;
error = Setpoint1 -
Feedback1;
errorIsekarang =
error+errorsebelum;
errorIsekarang1 =
errorIsekarang/2;
errorIsekarang2 =
errorIsekarang1*Ts;
errorI = errorIsekarang2
+ errorIsebelum;
errorD1 = error -
errorsebelum;
errorD = errorD1/Ts;
outP = Kp*error;
outI = Ki*errorI;
outD = Kd*errorD;
outPID = outP + outI +
outD;
//outPID =
outPIDsebelum;
if(outPID>=10)
{
outPIDsebelum=10;
}
else if(outPID<=-10)
{
outPIDsebelum=-10;
}
else
{
outPIDsebelum=outPIDsebe
lum;
}
float
outPIDsebelum1=(outPIDse
belum+10);
outPID=outPIDsebelum1/4;
outPID=outPIDsebelum*51;
analogWrite(6,outPID);
errorsebelum=error;
errorIsebelum=errorI;
}
 Masukan persamaan pengali tegangan pada Arduino seperti berikut :
RUMUS : outPID=(outPID+10)/4;
 Koneksikan Arduino dengan Laptop, kemudian pada Arduino klik Upload
dan lihat gelombang pada Serial-Monitor.
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[30]
 Berikut Hasil program pada Serial-Monitor. Terlihat nilai keluaran antara
Set-Point dan Feedback mempunyai nilai yang sama. Itu menunjukan
sistem berjalan dengan baik dan stabil.
Gambar I.41 Hasil pada Serial Komputer
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[31]
BAB V
PENUTUP
5.1 Kesimpulan
Berdasarkan percobaan yang telah dilakukan dapat diambil kesimpulan
antara lain :
1. Pada metoda desain ZN-Tipe 1, dengan menaikkan nilai Kp, Td, dan Kd
maka dapat menurunkan overshoot dan mengurangi risetime. Terlihat
pada gambar hasil desain yang di tunning secara manual.
2. Metoda desain ZN-Tipe 2 berbanding terbalik dengan ZN-Tipe 1. Untuk
menghasilkan desain kendali yang baik maka pada ZN-Tipe 2 harus
menurunkan nilai Kp, Ti, dan Kd.
3. Dengan menggunakan script programming dapat membantu dalam
proses mendesain kendali.
4. Serta untuk merealisasikan kendali dapat di aplikasikan pada Stand
Alone Arduino.
5. Dan untuk dapat mendesain kendali baik dibutuhkan ketelitian dan
kesabaran serta insting seorang engineer.
5.2 Saran
Beberapa saran dari penulis untuk praktikum sistem kendali yaitu :
1. Setiap modul yang digunakan dirawat dan dijaga kondisinya agar ketika
praktikum dapat berjalan dengan lancar.
2. Setiap mahasiswa mempunyai handbook praktikum agar hasil
praktikum dapat tersusun rapih.
POLBAN
Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi
[32]
DAFTAR PUSTAKA
[1] Zen, R. (2008). Pemodelan Sederhana. - , 1.
[2]Steven. (2011). Perancangan simulator lift gedung 6 lantai menggunakan
Mikrokonttroller ATMega 8535. Makalah seminar tugas besar , 3.
[3]Tama, P. E. (2013). PID (proportional-Integral-Derivative) Controller.
[4]Ali, M. (2004). Pembelajaran Perancangan Sistem Kontrol PID Dengan
Software MATLAB.
Metoda Tunning Ziegler Nichols. (2011, Mei 9). Dipetik January 11, 2015, dari
Sistem Instrumentasi dan Kontrol:
http://instrumentationsystem.blogspot.com/2011/05/metoda-tuning-ziegler-
nichols.html.
Wijaya, E. C. (2004). Auto Tuning PID Berbasis Metode Osilasi Ziegler-Nichols
Menggunakan Mikrokontroler AT89S52 pada Pengendalian Suhu.
Referensi : Guntur Kurniawan. Laporan Ahir Sistem Kendali Digital 2014.

More Related Content

What's hot

Kendali level air
Kendali level airKendali level air
Kendali level air
kemas muhammad rizal
 
DESAIN KENDALI PID DENGAN METODA ZIEGLER-NICHOLS DAN COHEN-COON MENGGUNAKAN M...
DESAIN KENDALI PID DENGAN METODA ZIEGLER-NICHOLS DAN COHEN-COON MENGGUNAKAN M...DESAIN KENDALI PID DENGAN METODA ZIEGLER-NICHOLS DAN COHEN-COON MENGGUNAKAN M...
DESAIN KENDALI PID DENGAN METODA ZIEGLER-NICHOLS DAN COHEN-COON MENGGUNAKAN M...
Fauzan Fauziansyah
 
Skd 131311053-laporan akhir
Skd 131311053-laporan akhirSkd 131311053-laporan akhir
Skd 131311053-laporan akhir
Mochammad Wijaya
 
Skd 131311053-laporan akhir
Skd 131311053-laporan akhirSkd 131311053-laporan akhir
Skd 131311053-laporan akhir
Mochammad Wijaya
 
Skd 131311053-laporan akhir
Skd 131311053-laporan akhirSkd 131311053-laporan akhir
Skd 131311053-laporan akhirMochammad Wijaya
 
Skd 131311050 laporanakhir[1]
Skd 131311050 laporanakhir[1]Skd 131311050 laporanakhir[1]
Skd 131311050 laporanakhir[1]
Raka Rinaldi
 
Skd 131311062-laporan akhir
Skd 131311062-laporan akhirSkd 131311062-laporan akhir
Skd 131311062-laporan akhir
yuni_suherman
 
LAPORAN AKHIR-SKD-131311058
LAPORAN AKHIR-SKD-131311058LAPORAN AKHIR-SKD-131311058
LAPORAN AKHIR-SKD-131311058
rjanuarti
 
Sistem Kendali Kecepatan Motor DC dengan PID berbasis Arduino Uno dan MOSFET
Sistem Kendali Kecepatan Motor DC dengan PID berbasis Arduino Uno dan MOSFETSistem Kendali Kecepatan Motor DC dengan PID berbasis Arduino Uno dan MOSFET
Sistem Kendali Kecepatan Motor DC dengan PID berbasis Arduino Uno dan MOSFET
Lucky Alghi
 
Sistem Kendali PID untuk kecepatan rotasi motor DC berbasis arduino, mosfet, ...
Sistem Kendali PID untuk kecepatan rotasi motor DC berbasis arduino, mosfet, ...Sistem Kendali PID untuk kecepatan rotasi motor DC berbasis arduino, mosfet, ...
Sistem Kendali PID untuk kecepatan rotasi motor DC berbasis arduino, mosfet, ...
Ridwan Anwar
 
Skd 131311049 laporanakhir
Skd 131311049 laporanakhirSkd 131311049 laporanakhir
Skd 131311049 laporanakhir
permanakiki
 
Pengendali suhu dengan PID berbasis arduino dan MOSFET
Pengendali suhu dengan PID berbasis arduino dan MOSFETPengendali suhu dengan PID berbasis arduino dan MOSFET
Pengendali suhu dengan PID berbasis arduino dan MOSFET
Muhammad Akbar
 

What's hot (12)

Kendali level air
Kendali level airKendali level air
Kendali level air
 
DESAIN KENDALI PID DENGAN METODA ZIEGLER-NICHOLS DAN COHEN-COON MENGGUNAKAN M...
DESAIN KENDALI PID DENGAN METODA ZIEGLER-NICHOLS DAN COHEN-COON MENGGUNAKAN M...DESAIN KENDALI PID DENGAN METODA ZIEGLER-NICHOLS DAN COHEN-COON MENGGUNAKAN M...
DESAIN KENDALI PID DENGAN METODA ZIEGLER-NICHOLS DAN COHEN-COON MENGGUNAKAN M...
 
Skd 131311053-laporan akhir
Skd 131311053-laporan akhirSkd 131311053-laporan akhir
Skd 131311053-laporan akhir
 
Skd 131311053-laporan akhir
Skd 131311053-laporan akhirSkd 131311053-laporan akhir
Skd 131311053-laporan akhir
 
Skd 131311053-laporan akhir
Skd 131311053-laporan akhirSkd 131311053-laporan akhir
Skd 131311053-laporan akhir
 
Skd 131311050 laporanakhir[1]
Skd 131311050 laporanakhir[1]Skd 131311050 laporanakhir[1]
Skd 131311050 laporanakhir[1]
 
Skd 131311062-laporan akhir
Skd 131311062-laporan akhirSkd 131311062-laporan akhir
Skd 131311062-laporan akhir
 
LAPORAN AKHIR-SKD-131311058
LAPORAN AKHIR-SKD-131311058LAPORAN AKHIR-SKD-131311058
LAPORAN AKHIR-SKD-131311058
 
Sistem Kendali Kecepatan Motor DC dengan PID berbasis Arduino Uno dan MOSFET
Sistem Kendali Kecepatan Motor DC dengan PID berbasis Arduino Uno dan MOSFETSistem Kendali Kecepatan Motor DC dengan PID berbasis Arduino Uno dan MOSFET
Sistem Kendali Kecepatan Motor DC dengan PID berbasis Arduino Uno dan MOSFET
 
Sistem Kendali PID untuk kecepatan rotasi motor DC berbasis arduino, mosfet, ...
Sistem Kendali PID untuk kecepatan rotasi motor DC berbasis arduino, mosfet, ...Sistem Kendali PID untuk kecepatan rotasi motor DC berbasis arduino, mosfet, ...
Sistem Kendali PID untuk kecepatan rotasi motor DC berbasis arduino, mosfet, ...
 
Skd 131311049 laporanakhir
Skd 131311049 laporanakhirSkd 131311049 laporanakhir
Skd 131311049 laporanakhir
 
Pengendali suhu dengan PID berbasis arduino dan MOSFET
Pengendali suhu dengan PID berbasis arduino dan MOSFETPengendali suhu dengan PID berbasis arduino dan MOSFET
Pengendali suhu dengan PID berbasis arduino dan MOSFET
 

Similar to SKD-131311048-Laporan Akhir Sistem Kendali Digital pada Plant Posisi

Skd131311050laporanakhirskd
Skd131311050laporanakhirskdSkd131311050laporanakhirskd
Skd131311050laporanakhirskd
Kristianingsih Simamora
 
Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 1 dan 2)
Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 1 dan 2)Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 1 dan 2)
Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 1 dan 2)
Donny Kurniawan
 
Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 3)
Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 3)Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 3)
Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 3)
Donny Kurniawan
 
Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 4)
Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 4)Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 4)
Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 4)
Donny Kurniawan
 
Menggambar layout pcb_berbantuan_komputer
Menggambar layout pcb_berbantuan_komputerMenggambar layout pcb_berbantuan_komputer
Menggambar layout pcb_berbantuan_komputerEko Supriyadi
 
SKD-31311056-LAPORAN-AKHIR
SKD-31311056-LAPORAN-AKHIRSKD-31311056-LAPORAN-AKHIR
SKD-31311056-LAPORAN-AKHIR
Rahmaa W'zakiyahh
 
Modul_Praktikum_Algoritma_and_Pemrograma.pdf
Modul_Praktikum_Algoritma_and_Pemrograma.pdfModul_Praktikum_Algoritma_and_Pemrograma.pdf
Modul_Praktikum_Algoritma_and_Pemrograma.pdf
Valentino Selayan
 
Skd 131311060-laporan akhir
Skd 131311060-laporan akhirSkd 131311060-laporan akhir
Skd 131311060-laporan akhir
Rudi Perdana
 
Mulyo Puji Hadi - Peningkatan Kualitas Dengan Metode Define-Measure-Analyze-I...
Mulyo Puji Hadi - Peningkatan Kualitas Dengan Metode Define-Measure-Analyze-I...Mulyo Puji Hadi - Peningkatan Kualitas Dengan Metode Define-Measure-Analyze-I...
Mulyo Puji Hadi - Peningkatan Kualitas Dengan Metode Define-Measure-Analyze-I...
Mulyo Puji Hadi
 
Modul Entry Data Gambar Multimedia
Modul Entry Data Gambar MultimediaModul Entry Data Gambar Multimedia
Modul Entry Data Gambar MultimediaHanief Ma'moen
 
Studi iptv 2007
Studi iptv 2007Studi iptv 2007
Studi iptv 2007fsfarisya
 
Elektronika digital lanjut
Elektronika digital lanjutElektronika digital lanjut
Elektronika digital lanjutEko Supriyadi
 
2B_Richard Wiliam_kendali kecepatan motor dc
2B_Richard Wiliam_kendali kecepatan motor dc2B_Richard Wiliam_kendali kecepatan motor dc
2B_Richard Wiliam_kendali kecepatan motor dc
Richard Wiliam
 
Buku Ajar Mikrokontroler dan Interface.pdf
Buku Ajar Mikrokontroler dan Interface.pdfBuku Ajar Mikrokontroler dan Interface.pdf
Buku Ajar Mikrokontroler dan Interface.pdf
SiswantoSpd
 

Similar to SKD-131311048-Laporan Akhir Sistem Kendali Digital pada Plant Posisi (20)

Skd 131311061-laporan-akhir
Skd 131311061-laporan-akhirSkd 131311061-laporan-akhir
Skd 131311061-laporan-akhir
 
Laporan akhir praktikum
Laporan akhir praktikumLaporan akhir praktikum
Laporan akhir praktikum
 
Skd131311050laporanakhirskd
Skd131311050laporanakhirskdSkd131311050laporanakhirskd
Skd131311050laporanakhirskd
 
Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 1 dan 2)
Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 1 dan 2)Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 1 dan 2)
Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 1 dan 2)
 
Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 3)
Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 3)Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 3)
Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 3)
 
Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 4)
Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 4)Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 4)
Cara Membuat Program Chatting Sederhana Dengan Visual Basic (Program 4)
 
Menggambar layout pcb_berbantuan_komputer
Menggambar layout pcb_berbantuan_komputerMenggambar layout pcb_berbantuan_komputer
Menggambar layout pcb_berbantuan_komputer
 
SKD-31311056-LAPORAN-AKHIR
SKD-31311056-LAPORAN-AKHIRSKD-31311056-LAPORAN-AKHIR
SKD-31311056-LAPORAN-AKHIR
 
Modul_Praktikum_Algoritma_and_Pemrograma.pdf
Modul_Praktikum_Algoritma_and_Pemrograma.pdfModul_Praktikum_Algoritma_and_Pemrograma.pdf
Modul_Praktikum_Algoritma_and_Pemrograma.pdf
 
Skd 131311060-laporan akhir
Skd 131311060-laporan akhirSkd 131311060-laporan akhir
Skd 131311060-laporan akhir
 
Proposal TA kid
Proposal TA kidProposal TA kid
Proposal TA kid
 
Proposal ta kid
Proposal ta kidProposal ta kid
Proposal ta kid
 
Mulyo Puji Hadi - Peningkatan Kualitas Dengan Metode Define-Measure-Analyze-I...
Mulyo Puji Hadi - Peningkatan Kualitas Dengan Metode Define-Measure-Analyze-I...Mulyo Puji Hadi - Peningkatan Kualitas Dengan Metode Define-Measure-Analyze-I...
Mulyo Puji Hadi - Peningkatan Kualitas Dengan Metode Define-Measure-Analyze-I...
 
Modul Entry Data Gambar Multimedia
Modul Entry Data Gambar MultimediaModul Entry Data Gambar Multimedia
Modul Entry Data Gambar Multimedia
 
Pembahasan
Pembahasan Pembahasan
Pembahasan
 
Studi iptv 2007
Studi iptv 2007Studi iptv 2007
Studi iptv 2007
 
Elektronika digital lanjut
Elektronika digital lanjutElektronika digital lanjut
Elektronika digital lanjut
 
Modul Menginstalasi PC
Modul Menginstalasi PCModul Menginstalasi PC
Modul Menginstalasi PC
 
2B_Richard Wiliam_kendali kecepatan motor dc
2B_Richard Wiliam_kendali kecepatan motor dc2B_Richard Wiliam_kendali kecepatan motor dc
2B_Richard Wiliam_kendali kecepatan motor dc
 
Buku Ajar Mikrokontroler dan Interface.pdf
Buku Ajar Mikrokontroler dan Interface.pdfBuku Ajar Mikrokontroler dan Interface.pdf
Buku Ajar Mikrokontroler dan Interface.pdf
 

Recently uploaded

Pi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagja
Pi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagjaPi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagja
Pi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagja
agusmulyadi08
 
untuk observasi kepala sekolah dengan pengawas
untuk observasi kepala sekolah dengan pengawasuntuk observasi kepala sekolah dengan pengawas
untuk observasi kepala sekolah dengan pengawas
TEDYHARTO1
 
PPT Observasi Praktik Kinerja PMM SD pdf
PPT Observasi Praktik Kinerja PMM SD pdfPPT Observasi Praktik Kinerja PMM SD pdf
PPT Observasi Praktik Kinerja PMM SD pdf
safitriana935
 
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERILAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
PURWANTOSDNWATES2
 
PENGUMUMAN PPDB SMPN 4 PONOROGO TAHUN 2024.pdf
PENGUMUMAN PPDB SMPN 4 PONOROGO TAHUN 2024.pdfPENGUMUMAN PPDB SMPN 4 PONOROGO TAHUN 2024.pdf
PENGUMUMAN PPDB SMPN 4 PONOROGO TAHUN 2024.pdf
smp4prg
 
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum MerdekaModul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
Fathan Emran
 
Program Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdf
Program Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdfProgram Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdf
Program Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdf
erlita3
 
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docxRUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
kinayaptr30
 
Karakteristik Manusia Komunikan dalam Bingkai Psikologi Komunikasi
Karakteristik Manusia Komunikan dalam Bingkai Psikologi KomunikasiKarakteristik Manusia Komunikan dalam Bingkai Psikologi Komunikasi
Karakteristik Manusia Komunikan dalam Bingkai Psikologi Komunikasi
AdePutraTunggali
 
SOSIALISASI PPDB TAHUN AJARAN 2024-2025.pptx
SOSIALISASI PPDB TAHUN AJARAN 2024-2025.pptxSOSIALISASI PPDB TAHUN AJARAN 2024-2025.pptx
SOSIALISASI PPDB TAHUN AJARAN 2024-2025.pptx
astridamalia20
 
MATERI SOSIALISASI PPDB JABAR- 4PAN052024.pdf
MATERI SOSIALISASI PPDB JABAR- 4PAN052024.pdfMATERI SOSIALISASI PPDB JABAR- 4PAN052024.pdf
MATERI SOSIALISASI PPDB JABAR- 4PAN052024.pdf
ssuser289c2f1
 
UNTUK DOSEN Materi Sosialisasi Pengelolaan Kinerja Akademik Dosen
UNTUK DOSEN Materi Sosialisasi Pengelolaan Kinerja Akademik DosenUNTUK DOSEN Materi Sosialisasi Pengelolaan Kinerja Akademik Dosen
UNTUK DOSEN Materi Sosialisasi Pengelolaan Kinerja Akademik Dosen
AdrianAgoes9
 
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
setiatinambunan
 
RANCANGAN TINDAKAN AKSI NYATA MODUL 1.4.pptx
RANCANGAN TINDAKAN AKSI NYATA MODUL 1.4.pptxRANCANGAN TINDAKAN AKSI NYATA MODUL 1.4.pptx
RANCANGAN TINDAKAN AKSI NYATA MODUL 1.4.pptx
SurosoSuroso19
 
Sebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-Ondel
Sebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-OndelSebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-Ondel
Sebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-Ondel
ferrydmn1999
 
INSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docx
INSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docxINSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docx
INSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docx
lindaagina84
 
Koneksi Antar Materi modul 1.4 Budaya Positif
Koneksi Antar Materi modul 1.4 Budaya PositifKoneksi Antar Materi modul 1.4 Budaya Positif
Koneksi Antar Materi modul 1.4 Budaya Positif
Rima98947
 
ppt materi aliran aliran pendidikan pai 9
ppt materi aliran aliran pendidikan pai 9ppt materi aliran aliran pendidikan pai 9
ppt materi aliran aliran pendidikan pai 9
mohfedri24
 
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum MerdekaModul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
Fathan Emran
 
RHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdf
RHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdfRHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdf
RHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdf
asyi1
 

Recently uploaded (20)

Pi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagja
Pi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagjaPi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagja
Pi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagja
 
untuk observasi kepala sekolah dengan pengawas
untuk observasi kepala sekolah dengan pengawasuntuk observasi kepala sekolah dengan pengawas
untuk observasi kepala sekolah dengan pengawas
 
PPT Observasi Praktik Kinerja PMM SD pdf
PPT Observasi Praktik Kinerja PMM SD pdfPPT Observasi Praktik Kinerja PMM SD pdf
PPT Observasi Praktik Kinerja PMM SD pdf
 
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERILAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
 
PENGUMUMAN PPDB SMPN 4 PONOROGO TAHUN 2024.pdf
PENGUMUMAN PPDB SMPN 4 PONOROGO TAHUN 2024.pdfPENGUMUMAN PPDB SMPN 4 PONOROGO TAHUN 2024.pdf
PENGUMUMAN PPDB SMPN 4 PONOROGO TAHUN 2024.pdf
 
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum MerdekaModul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
 
Program Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdf
Program Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdfProgram Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdf
Program Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdf
 
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docxRUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
RUBRIK OBSERVASI KINERJA KEPALA SEKOLAH.docx
 
Karakteristik Manusia Komunikan dalam Bingkai Psikologi Komunikasi
Karakteristik Manusia Komunikan dalam Bingkai Psikologi KomunikasiKarakteristik Manusia Komunikan dalam Bingkai Psikologi Komunikasi
Karakteristik Manusia Komunikan dalam Bingkai Psikologi Komunikasi
 
SOSIALISASI PPDB TAHUN AJARAN 2024-2025.pptx
SOSIALISASI PPDB TAHUN AJARAN 2024-2025.pptxSOSIALISASI PPDB TAHUN AJARAN 2024-2025.pptx
SOSIALISASI PPDB TAHUN AJARAN 2024-2025.pptx
 
MATERI SOSIALISASI PPDB JABAR- 4PAN052024.pdf
MATERI SOSIALISASI PPDB JABAR- 4PAN052024.pdfMATERI SOSIALISASI PPDB JABAR- 4PAN052024.pdf
MATERI SOSIALISASI PPDB JABAR- 4PAN052024.pdf
 
UNTUK DOSEN Materi Sosialisasi Pengelolaan Kinerja Akademik Dosen
UNTUK DOSEN Materi Sosialisasi Pengelolaan Kinerja Akademik DosenUNTUK DOSEN Materi Sosialisasi Pengelolaan Kinerja Akademik Dosen
UNTUK DOSEN Materi Sosialisasi Pengelolaan Kinerja Akademik Dosen
 
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
 
RANCANGAN TINDAKAN AKSI NYATA MODUL 1.4.pptx
RANCANGAN TINDAKAN AKSI NYATA MODUL 1.4.pptxRANCANGAN TINDAKAN AKSI NYATA MODUL 1.4.pptx
RANCANGAN TINDAKAN AKSI NYATA MODUL 1.4.pptx
 
Sebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-Ondel
Sebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-OndelSebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-Ondel
Sebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-Ondel
 
INSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docx
INSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docxINSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docx
INSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docx
 
Koneksi Antar Materi modul 1.4 Budaya Positif
Koneksi Antar Materi modul 1.4 Budaya PositifKoneksi Antar Materi modul 1.4 Budaya Positif
Koneksi Antar Materi modul 1.4 Budaya Positif
 
ppt materi aliran aliran pendidikan pai 9
ppt materi aliran aliran pendidikan pai 9ppt materi aliran aliran pendidikan pai 9
ppt materi aliran aliran pendidikan pai 9
 
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum MerdekaModul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
 
RHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdf
RHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdfRHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdf
RHK Jabatan Kep Sekolah dan Bukti Dukung.pdf
 

SKD-131311048-Laporan Akhir Sistem Kendali Digital pada Plant Posisi

  • 1. Perancangan dan Realisasi Sistem Kendali Digital pada Plant Posisi dengan Metode Ziegler-Nichols & Coohen- Coon menggunakan Matlab dan Arduino Laporan ini disusun untuk memenuhi salah satu syarat mata kuliah Sistem Kendali Digital Diploma III Program Studi Teknik Elektronika Jurusan Teknik Elektro Oleh : Hilman Sulaeman 131311048 POLBAN POLITEKNIK NEGERI BANDUNG 2015
  • 2. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [i] ABSTRAK Seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, dewasa ini sistem kendali automatik memiliki peran yang sangat penting. Peranan sistem kendali automatik adalah paling menonjol dalam berbagai keperluan manusia atau bangsa yang telah maju peradabannya. Contoh konkrit dapat kita lihat pengendalian lift pada gedung bertingkat. Untuk itu dengan adanya sistem kendali posisi yang di aplikasikan dalam berbagai kendali otomatis, dapat di simulasikan dengan rancang bangun sistem pengendalian pada Plant Posisi dengan PID kontrol. Menggunakan metode Ziegler- Nicholes I dan II, Coohen-Coon, serta penggunaan script programming pada Matlab dan Arduino. Hasil akhir dari simulasi ini dapat kita rancang dengan Stand Alone Arduino. Kata Kunci : Sistem Kendali Posisi, PID Kontrol, Ziegler-Nicholes I dan II, Coohen-Coon, Script Programming, Matlab, Arduino dan Stand Alone Arduino.
  • 3. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [ii] ABSTRACT Along with the development of science and technology, today's automatic control system has a very important role. The role of the automatic control system is the most prominent in a variety of human purposes or nation that has advanced civilization. Concrete examples we can see the elevator control in buildings. For it with the position control system is applied in a variety of automatic control, can be simulated with the control system design Plant Position wit PID Controller. Using the method of Ziegler-Nicholes I and II, Coohen-Coon, as well as the use of script programming in Matlab and Arduino. The end result of this simulation can be designed with a Stand Alone Arduino. Key Words : Position Control System, PID Controller, Ziegler-Nicholes I dan II, Coohen-Coon, Script Programming, Matlab, Arduino dan Stand Alone Arduino.
  • 4. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [iii] KATA PENGANTAR Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang memiliki segala sumber ilmu dan pengetahuan. Tak lupa shalawat serta salam penulis curahkan kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW, karena berkat kasih dan karunia-Nya penulis dapat menyelesaikan Laporan Akhir Praktikum Sistem Kendali dengan judul “Perancangan dan Realisasi Sistem Kendali Digital pada Plant Posisi dengan Metode Ziegler-Nichols & Coohen-Coon menggunakan Matlab dan Arduino”. Pada kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih yang telah memberikan bantuan dan dorongan dari berbagai pihak yang berarti bagi penyelesaian laporan ini kepada : 1. Bapak Feriyonika S.T., M.sc.Eng. selaku dosen pembimbing atas segala dorongan, kesabaran, ketekunan, pengertian dan bimbingannya. 2. Bapak Feriyonika S.T., M.sc.Eng. selaku wali kelas 2B Elektronika 2013 yang selalu memberi dukungan dan nasihatnya. 3. Ibu Iom selaku teknisi yang telah melayani penulis untuk meminjamkan alat dan bahan untuk praktikum 4. Kepada kedua orang tua yang selalu memberi dukungan dan semangat setiap saat, baik secara moril maupun materil. 5. Febry Rustiansyah, selaku rekan penulis dalam praktikum. 6. Serta teman – teman Elektronika 2B yang telah banyak memberi bantuan kepada penulis selama proses pembelajaran SKD. Akhirnya penulis berharap laporan akhir praktikum SKD dapat bermanfaat untuk mahasiswa khususnya dan masyarakat luas umumnya. Penulis mengharapkan kritik dan saran yang sufatnya membangun guna memperbaiki laporan ini di masa depan. Bandung , Juli 2015 Penulis
  • 5. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [iv] DAFTAR ISI ABSTRAK......................................................................................................... i ABSTRACS...................................................................................................... ii KATA PENGANTAR ..................................................................................... iii DAFTAR ISI................................................................................................. iv-v DAFTAR GAMBAR ..................................................................................vi-vii DAFTAR TABLES........................................................................................ viii BAB-I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah...............................................................................1 1.2 Rumusan Masalah........................................................................................2 1.3 Tujuan ..........................................................................................................2 BAB-II LANDASAN TEORI 2.1 Sistem Secara Keseluruhan..........................................................................3 2.1.1. Power Supply .....................................................................................3 2.1.2. Set Point .............................................................................................3 2.1.3. Power Amplifier.................................................................................4 2.1.4. Modul PID..........................................................................................4 2.1.5. Modul Kendali Posisi.........................................................................5 2.1.6. Multimeter..........................................................................................5 2.1.7. Matlab ................................................................................................6 2.1.8. Arduino ..............................................................................................6
  • 6. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [v] 2.2 PID Controller .............................................................................................6 2.2.1. Pengontrol Proporsional................................................................ 7-8 2.2.2. Pengontrol Integral ............................................................................9 2.2.3. Pengontrol Derivative ......................................................................10 2.3 Metoda Tunning PID Ziegler-Nichols .......................................................11 2.3.1. Metode ke-I Ziegler-Nichols...................................................... 11-12 2.3.2. Metode ke-II Ziegler-Nichols...........................................................13 2.4 Cara Men-tuning .................................................................................. 14-17 BAB-III METODELOGI PERANCANGAN 3.1 Modul Sistem Pengendalian Posisi............................................................18 3.2 Spesifikasi Modul Sistem Pengendali Posisi .............................................18 3.3 Blok Diagram.............................................................................................19 3.4 Langkah Percobaan (Metodologi Eksperimental)................................ 19-22 BAB-IV HASIL DAN PEMBAHASAN 4.1 Desain Kendali dengan Ziegler-Nichols Tipe I ................................... 23-24 4.2 Desain Kendali dengan Ziegler-Nichols Tipe I .........................................25 4.3 Desain Kendali dengan Coohen-Coon.......................................................26 4.4 Menggunakan Script-Matlab................................................................ 26-27 4.5 Menggunakan Stand Alone Aduino..................................................... 28-30 BAB-V PENUTUP 5.1 Kesimpulan ................................................................................................31 5.2 Saran...........................................................................................................31 DAFTAR PUSTAKA……………………………………………………….32
  • 7. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [vi] DAFTAR GAMBAR Gambar I.1 Power Supply..................................................................................3 Gambar I.2 Set Point..........................................................................................3 Gambar I.3 Power Amplifier .............................................................................4 Gambar I.4 Modul PID ......................................................................................4 Gambar I.5 Modul Kendali Posisi......................................................................5 Gambar I.6 Multimeter.......................................................................................5 Gambar I.7 Matlab .............................................................................................6 Gambar I.8 Arduino ...........................................................................................6 Gambar I.9 Blok Diagram Kontroler PID Analog.............................................7 Gambar I.10 Diagram blok kontroler proporsional............................................8 Gambar I.11 Proportional band dari pengontrol proporsional tergantung pada penguatan. ..........................................................................................................9 Gambar I.12 Kurva Sinyal Kesalahan E (T) Terhadap T Pada Pembangkit Kesalahan Nol..................................................................................................10 Gambar I.13 Perubahan Keluaran Sebagai Akibat Penguatan Dan Kesalahan10 Gambar I.14 Blok diagram pengontrol Derivative ..........................................11 Gambar I.15 Kurva waktu hubungan input-output pengontrol Derivative......11 Gambar I.16 Kurva Tanggapan Berbentuk S...................................................12 Gambar I.17 Karakteristik Keluaran Suatu Sistem Dengan Penambahan Kp .13 Gambar I.18 Gambar 1. Overshoot 25%..........................................................14 Gambar I.19 Kurva S .......................................................................................14 Gambar I.20 Penentuan paameter L dan T.......................................................15 Gambar I.21 Formula PID................................................................................15 Gambar I.22 Sistem Teredam ..........................................................................16 Gambar I.23 Sistem Tidak Teredam ................................................................16 Gambar I.24 Persamaan ZN-Tipe 2 .................................................................17
  • 8. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [vii] Gambar I.25 Osilasi Konsisten ........................................................................17 Gambar I.26 Plant Pengendalian Posisi ...........................................................18 Gambar I.27 Diagram Blok..............................................................................19 Gambar I.28 Plant Kendali Posisi....................................................................19 Gambar I.29 Simulink 1...................................................................................20 Gambar I.30 Simulink 2...................................................................................20 Gambar I.31 Lowpass Filter.............................................................................20 Gambar I.32 Konfigurasi Arduino pada Plant .................................................21 Gambar I.33 Modul PID ..................................................................................22 Gambar I.34 Respon Awal Kendali .................................................................23 Gambar I.35 Menentukan Nilai X1 dan X2.....................................................23 Gambar I.36 Respon Gelombang Hasil Manual Tuning..................................24 Gambar I.37 Respon Awal dan Menentukan X1 X2 .......................................25 Gambar I.38 Respon Gelombang Hasil Tuning Manual..................................25 Gambar I.39 Respon Awal dengan Coohen-Coon...........................................26 Gambar I.40 Respon Gelombang Hasil Manual Tuning..................................27 Gambar I.41 Hasil pada Serial Komputer........................................................30
  • 9. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [viii] DAFTAR TABLE Tabel II.1 Penalaan Ziegler-Nichols metode ke-1 ...........................................12 Tabel II.2 Penalaan Ziegler-Nichols metode ke-2 ...........................................13 Tabel II.3 Acuan Men-Tunning .......................................................................17 Tabel II.4 Spesifikasi Modul Pengendalian Posisi...........................................18 Tabel II.5 Nilai X1 dan X2 ..............................................................................23 Tabel II.6 Hasil Perhitungan ZN tipe I.............................................................23 Tabel II.7 Hasil Tuning Manual ZN tipe I.......................................................24 Tabel II.8 Hasil Perhitungan ZN Tipe II..........................................................25 Tabel II.9 Hasil Manual Tuning.......................................................................25 Tabel II.10 Hasil Perhitungan Manual Tuning ................................................27
  • 10. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [1] BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah Dalam era modern ini pembangunan gedung berlantai tingkat kian bertambah, yang menyebabkan transportasi vertikal diantara lantai gedung-gedung tersebut semakin dibutuhkan. Elevator (lift) merupakan salah satu dari alat transportasi vertikal yang banyak digunakan saat ini, hal ini disebabkan perjalanan antar lantai dengan menggunakan elevator didalam gedung lebih menghemat waktu dan tenaga dibandingkan dengan menggunakan tangga [1]. Sistem pembangunan otomatis menjadi faktor pendorong dalam perkembangan pembuatan lift hingga sekarang yang menggunakan motor AC dengan kontrol PLC. Lift merupakan seperangkat alat angkut transportasi vetikal yang mempunyai gerakan periodik dan digunakan untuk mengangkut (manaikkan/menurunkan) orang atau barang secara vertikal melalui suatu guide rail vertical (jalur rel vertikal) dengan menggunakan seperangkat alat mekanik baik disertai alat otomatis ataupun manual [2] dan dengan sebuah controller. Kontroller berfungsi untuk memastikan bahwa setiap proses terjadi dengan baik. PID (Proportional-Integral-Derivative controller) merupakan kontroller untuk menentukan presisi suatu sistem instrumentasi dengan karakteristik adanya umpan balik pada sistem tersebut [3]. Pengontrol PID adalah pengontrol konvensional yang banyak dipakai dalam dunia industri. Pemilihan kontroller bergantung pada sistem instrumentasi yang digunakan. Untuk mendapatkan kontroller yang diingin dapat disimulasikan dengan menggunakan aplikasi MATLAB [4]. Laporan praktikum Sistem Kendali Kontinu ini menggunakan algoritma PID untuk mengontrol sebuah plant kendali posisi. Metoda mendesain kontrol PID yang digunakan dalam praktikum ini ialah metoda Ziegler Nichols 1 dan 2. Dengan mendapatkan nilai Kp, Ki, dan Kd, maka didapatkan pula desain dari metoda ZN-1 dan ZN-2. Desain kontroller dapat dilakukan dengan men-tunning secara manual untuk mendapatkan hasil yang maksimal dan sesuai dengan plant yang akan di kontrol.
  • 11. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [2] 1.2 Rumusan Masalah Berdasarkan latar belakang masalah dan tujuan yang ingin dicapai, berikut merupakan beberapa masalah yang akan dibahas pada laporan ini. Bagaimana respon sistem level air sebelum menggunakan PID. 1. Metode apa yang sesuai untuk diterapkan pada sistem kendali posisi. 2. Bagaimana perbandingan hasil respon sistem menggunakan metode PID Ziegler Nichols I dan Ziegler Nichols II 3. Bagaimana desain kendali dengan metode Coohen-Coon 4. Penggunaan Script Programming pada MATLAB 5. Dan membandingkannya dengan Script Programming Stan Alone Arduino 1.3 Tujuan Tujuan yang ingin dicapai penulis adalah sebagai berikut : 1. Melakukan pengujian dan penerapan sistem kendali PID pada suatu modul sistem kendali level air dengan menggunakan dua metoda yaitu metoda Ziegler Nichols tipe 1 dan 2. Coohen-Coon. 2. Menggunakan Script Programming Matlab 3. Serta menggunakan Script Programming pada Stand Alone Arduino
  • 12. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [3] BAB II LANDASAN TEORI 2.1 Sistem Secara Keseluruhan 2.1.1. Power Supply Power Supply adalah catu daya dc yang berfungsi untuk memberi tegangan. Power supply yang digunakan disini adalah output +15V/1A dan -15V1A yang kemudian terhubung dengan Set-Point. Dan terdapat tombol yang mengatur besar tegangan yang keluar. Dan juga ada tegangan yang fix atau tetap yaitu 5V per 1A. Gambar I.1 Power Supply 2.1.2. Set Point Set Point adalah alat yang berfungsi untuk menentukan kendali suatu alat yang diinginkan. Set point disini terbagi menjadi 2 pilihan yaitu : 1. Untuk konektor yang pertama dapat mengatur antara 0V sampai dengan +10V. 2. Untuk konektor yang kedua dapat mengatur antara - 10V sampai dengan +10V Gambar I.2 Set Point
  • 13. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [4] 2.1.3. Power Amplifier (Penguat Daya) Power amplifier berfungsi sebagai penguatan daya agar pengendalian output beban stabil karena output beban yang digunakan membutuhkan daya yang besar. Terdapat 3 pilihan dalam penggunaan power amplifier : 1. Output pada power amplifier dikalian +1 2. Output pada power amplifier dikalian -1 3. Jika keduanya digabungkan maka output power amplifier dikuatkan atau dikalikan 2 dari set point. Gambar I.3 Power Amplifier 2.1.4. Modul PID PID Controller (Kendali PID) adalah suatu alat untuk mengatur nilai keluaran desain kendali yang telah dibuat. Terdapat 3 tombol pengatur yaitu untuk Kp, Ti dan Td. Dan dapat diatur secara manual sesuai dengan yang kita inginkan. Gambar I.4 Modul PID
  • 14. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [5] 2.1.5. Modul Kendali Posisi Adalah suatu alat yang dapat mengendalikan posisi suatu objek. Dengan motor sebagai pengerak posisi dan sensor sebagai penentu posisi. Pada modul ini terdapat 2 keluaran yaitu +10V dan -10V. Serta terdapat tombol sebagai pengatur manual posisi. Gambar I.5 Modul Kendali Posisi 2.1.6. Multimeter Sebelum merangkai cek terlebih dahulu alat yang digunakan dengan multimeter seperti power supply, set point(reference variable generator), power amplifier, dan motor generator, dengan mengukur tegangannya apakah sudah sesuai atau belum. Gambar I.6 Multimeter
  • 15. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [6] 2.1.7. Matlab Matlab adalah salah satu software yang digunakan untuk mendesain sistem kendali yang akan kita bangun. Dengan menggunakan script programming pada MATLAB. Gambar I.7 Matlab 2.1.8. Arduino Uno Arduino digunakan untuk melihat gelombang output sistem kendali pada MATLAB. Gambar I.8 Arduino 2.2 PID Controller PID (dari singkatan bahasa Proportional–Integral–Derivative controller) merupakan kontroler untuk menentukan presisi suatu sistem instrumentasi dengan karakteristik adanya umpan balik pada sistem tesebut. Komponen kontrol PID ini terdiri dari tiga jenis yaitu Proportional, Integratif dan Derivatif. Masing-masing aksi kontrol ini mempunyai keunggulan-keunggulan tertentu. Kontrol proportional mempunyai keunggulan rise time yang cepat, kontrol integral mempunyai keunggulan untuk memperkecil error dan kontrol derivative memiliki keunggulan untuk memperkecil error atau meredam overshot/undershoot. Untuk mendapatkan keluaran dengan rise time yang cepat dan error yang kecil dapat menggabungkan ketika kontroller ini.
  • 16. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [7] Setiap kekurangan dan kelebihan dari masing-masing pengontrol P, I dan D dapat saling menutupi dengan menggabungkan ketiganya secara paralel menjadi pengontrol proposional plus integral plus derivative (pengontrol PID). Elemen- elemen pengontrol P, I dan D masing-masing secara keseluruhan bertujuan untuk mempercepat reaksi sebuah sistem, menghilangkan offset dan menghasilkan perubahan awal yang besar. Gambar I.9 Blok Diagram Kontroler PID Analog Karakteristik pengontrol PID sangat dipengaruhi oleh kontribusi besar dari ketiga parameter P, I dan D. Pengaturan konstanta Kp, Ti, dan Td akan mengakibatkan penonjolan sifat dari masing-masing elemen. Satu atau dua dari ketiga konstanta tersebut dapat diatur lebih menonjol dibanding yang lain. Konstanta yang menonjol itulah akan memberikan kontribusi pengaruh pada respon sistem secara keseluruhan 2.2.1 Pengontrol Proporsional Pengontrol proposional memiliki keluaran yang sebanding atau proposional dengan besarnya sinyal kesalahan (selisih antara besaran yang di inginkan dengan harga aktualnya). Secara lebih sederhana dapat dikatakan bahwa keluaran pengontrol proporsional merupakan perkalian antara konstanta proposional dengan masukannya. Perubahan pada sinyal masukan akan segeramenyebabkan sistem secara langsung mengeluarkan output sinyal sebesar konstanta pengalinya. Gambar 2.2 menunjukkan blok diagram yang menggambarkan hubungan antara besaran setting, besaran aktual dengan besaran keluaran pengontrol
  • 17. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [8] proporsional. Sinyal keasalahan (error) merupakan selisih antara besaran setting dengan besaran aktualnya. Selisih ini akan mempengaruhi pengontrol, untuk mengeluarkan sinyal positif (mempercepat pencapaian harga setting) atau negatif (memperlambat tercapainya harga yang diinginkan). Gambar I.10 Diagram blok kontroler proporsional Pengontrol proposional memiliki 2 parameter, pita proposional (propotional band) dan konstanta proporsional. Daerah kerja kontroler efektif dicerminkan oleh pita proporsional sedangkan konstanta proporsional menunjukan nilai faktor penguatan sinyal tehadap sinyal kesalahan Kp. Hubungan antara pita proporsional (PB) dengan konstanta proporsional (Kp) ditunjukkan secara persentasi oleh persamaan berikut: 𝑃𝐵 = 1 𝐾𝑝 × 100% menunjukkan grafik hubungan antara PB, keluaran pengontrol dan kesalahan yang merupakan masukan pengontrol. Ketika konstanta proporsional bertambah semakin tinggi, pita proporsional menunjukkan penurunan yang semakin kecil, sehingga lingkup kerja yang dikuatkan akan semakin sempit.
  • 18. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [9] Gambar I.11 Proportional band dari pengontrol proporsional tergantung pada penguatan. 2.2.2 Pengontrol Integral Pengontrol integral berfungsi menghasilkan respon sistem yang memiliki kesalahan keadaan stabil nol. Jika sebuah plant tidak memiliki unsur integrator(1/s), pengontrol proposional tidak akan mampu menjamin keluaran sistemdengan kesalahan keadaan stabilnya nol. Dengan pengontrol integral, responsistem dapat diperbaiki, yaitu mempunyai kesalahan keadaan stabilnya nol. Pengontrol integral memiliki karaktiristik seperti halnya sebuah integral.Keluaran sangat dipengaruhi oleh perubahan yang sebanding dengan nilai sinyalkesalahan. Keluaran pengontrol ini merupakan penjumlahan yang terus menerusdari perubahan masukannya. Kalau sinyal kesalahan tidak mengalami perubahan,eluaran akan menjaga keadaan seperti sebelum terjadinya perubahan masukan. Sinyal keluaran pengontrol integral merupakan luas bidang yang dibentuk oleh kurva kesalahan penggerak. Sinyal keluaran akan berharga sama dengan harga sebelumnya ketika sinyal kesalahan berharga nol. Gambar 2.4 menunjukkan contoh sinyal kesalahan yang dimasukan ke dalam pengontrol integral dan keluaran pengontrol integral terhadap perubahan sinyal kesalahan tersebut.
  • 19. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [10] Gambar I.12 Kurva Sinyal Kesalahan E(T) Terhadap T Pada Pembangkit Kesalahan Nol Pengaruh perubahan konstanta integral terhadap keluaran integral ditunjukkan oleh Gambar 2.5. Ketika sinyal kesalahan berlipat ganda, maka nilai laju perubahan keluaran pengontrol berubah menjadi dua kali dari semula. Jika nilai 10 konstanta integrator berubah menjadi lebih besar, sinyal kesalahan yang relatif kecil dapat mengakibatkan laju keluaran menjadi besar . Gambar I.13 Perubahan Keluaran Sebagai Akibat Penguatan Dan Kesalahan 2.2.3 Pengontrol Derivative Keluaran pengontrol Derivative memiliki sifat seperti halnya suatu operasi differensial. Perubahan yang mendadak pada masukan pengontrol, akan mengakibatkan perubahan yang sangat besar dan cepat. Gambar 2.6 menunjukkan blok diagram yang menggambarkan hubungan antara sinyalckesalahan dengan keluaran pengontrol.
  • 20. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [11] Gambar I.14 Blok diagram pengontrol Derivative Gambar 2.7 menyatakan hubungan antara sinyal masukan dengan sinyal keluaran pengontrol Derivative. Ketika masukannya tidak mengalami perubahan, keluaran pengontrol juga tidak mengalami perubahan, sedangkan apabila sinyal masukan berubah mendadak dan menaik (berbentuk fungsi step), keluaran menghasilkan sinyal berbentuk impuls. Jika sinyal masukan berubah naik secara perlahan (fungsi ramp), keluarannya justru merupakan fungsi step yang besar magnitudnya sangat dipengaruhi oleh kecepatan naik dari fungsi ramp dan faktor konstanta diferensialnya. Gambar I.15 Kurva waktu hubungan input-output pengontrol Derivative Berdasarkan karakteristik pengontrol tersebut, pengontrol derivative umumnya dipakai untuk mempercepat respon awal suatu sistem, tetapi tidak memperkecil kesalahan pada keadaan stabilnya. Kerja pengontrol derivative hanyalah efektif pada lingkup yang sempit, yaitu pada periode peralihan. Oleh sebab itu pengontrol derixxvative tidak pernah digunakan tanpa ada pengontrol lain sebuah sistem (Sutrisno, 1990, 102).
  • 21. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [12] 2.3 Metoda Tunning PID Ziegler Nichols Metoda penentuan parameter pengontrol PID Ziegler Nichols memiliki kelebihan dibandingkan dengan metoda klasik. Salah satu kelebihan tersebut adalah tidak ditekankannya penurunan model matematik komponen yang akan diatur (plant). Perhitungan parameter-parameter pengontrol Proportional, Integral, dan Diferential PID hanya dilakukan untuk menentukan ultimate gain Ku dan ultimate periode Tu dari respon step sebuah plant. Penalaan parameter kontroller PID selalu didasari atas tinjauan terhadap karakteristik yang diatur (plant). Metoda ini didasarkan pada reaksi plant yang dikenai seuatu perubahan. 2.3.1 Metode ke-1 Ziegler-Nichols Metode ke-1 didasarkan pada respon plant terhadap masukan tangga dalam kalang terbuka. Plant yang tidak mempunyai integrator, menghasilkan kurva tanggapan terhadap masukan tangga seperti kurva huruf S pada Gambar 2. Kurva tanggapan plant digunakan untuk mencari waktu tunda L dan konstanta waktu T. Gambar I.16 Kurva Tanggapan Berbentuk S. Parameter-parameter yang didapat dari kurva reaksi digunakan untuk menentukan parameter parameter pengendali PID berdasarkan tetapan empiris Zielger-Nichols. Rumus-rumus untuk parameter pengendali menggunakan metode kurva reaksi ditabelkan pada Tabel 1. Tabel I.1 Penalaan Ziegler-Nichols metode ke-1 Pengendali Kp Ti Td P 1/a - - PI 0,9 /a 3L - PID 1,2 /a 2L L/2
  • 22. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [13] 2.3.2 Metode ke-2 Ziegler-Nichols Pada metode ke-2, penalaan dilakukan dalam kalang tertutup dimana masukan referensi yang digunakan adalah fungsi tangga (step). Pengendali pada metode ini hanya pengendali proporsional. Kp, dinaikkan dari 0 hingga nilai kritis Kp, sehingga diperoleh keluaran yang terus-menerus berosilasi dengan amplitudo yang sama. Nilai kritis Kp ini disebut sebagai ultimated gain. Tanggapan keluaran yang dihasilkan pada 3 kondisi penguatan proporsional ditunjukkan pada Gambar 3. Sistem dapat berosilasi dengan stabil pada saat Kp = Ku. Gambar I.17 Karakteristik Keluaran Suatu Sistem Dengan Penambahan Kp Nilai ultimated period, Tu, diperoleh setelah keluaran sistem mencapai kondisi yang terus menerus berosilasi. Nilai perioda dasar, Tu, dan penguatan dasar, Ku, digunakan untuk menentukan konstanta-konstanta pengendali sesuai dengan tetapan empiris Ziegler-Nichols pada Tabel 2. Tabel II.2 Penalaan Ziegler-Nichols metode ke-2 Pengendali Kp Ti Td P Ku/2 - - PI 2Ku /5 4Tu / 5 - PID 3Ku / 5 Tu / 2 3Tu/25
  • 23. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [14] 2.4 Cara Men-Tunning metoda tuning PID controller untuk menentukan nilai proportional gain Kp, integral time Ti, dan derivative time Td berdasarkan karakteristik respon transient dari sebuah plant atau sistem. Metoda ini akan memberikan nilai overshoot sebesar 25% pada step response, seperti gambar di bawah. Gambar II.18 Gambar 1. Overshoot 25% Metoda ini terdiri dari 2 macam : a. Nilai PID diperoleh dari hasil percobaan dengan masukan unit-step, hasilnya nanti akan terbentuk kurva berbentuk huruf S, lihat gambar 2. Jika kurva ini tidak terbentuk maka metoda ini tidak bisa diterapkan. Kurva bentuk S memiliki karakteristik dengan 2 buah konstanta, yaitu waktu tunda L dan time constant T. Kedua parameter tersebut diperoleh dengan menggambar garis tangensial pada titik infleksi kurva S, lihat gambar 3. Garis tangensial tersebut akan berpotongan dengan garis time axis dan garis c(t) = K. Dari kurva tersebut kita bisa melakukan pendekatan fungsi transfer dalam first order sebagai berikut : Gambar I.19 Kurva S
  • 24. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [15] Gambar I.20 Penentuan paameter L dan T Gambar I.21 Formula PID b. Pada metoda kedua ini, percobaan dilakukan dengan menggunakan proportional band saja. Nilai Kp dinaikkan dari 0 hingga tercapai nilai Kp yang menghasilkan osilasi yang konsisten. Nilai controller gain ini disebut sebagai critical gain (Kcr). Jika Kp ini terlalu kecil, sinyal output akan teredam mencapai nilai titik keseimbangan setelah ada gangguan, seperti terlihat di bawah ini.
  • 25. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [16] Gambar I.22 Sistem Teredam Sebaliknya, jika Kp-nya terlalu besar, osilasinya akan tidak stabil dan membesar, seperti gambar di bawah Gambar I.23 Sistem Tidak Teredam Jika dengan metoda ini tidak diperoleh osilasi yang konsisten, maka metoda ini tidak dapat dilakukan. Dari metode ini akan diperoleh nilai critical gain Kcr dan periode kritis Pcr, lihat gambar 6 dan tabel 2. Berdasarkan nilai ini, kita dapat menentukan nilai parameter Kp, Ti, dan Td berdasarkan rumus di bawah :
  • 26. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [17] Gambar I.24 Persamaan ZN-Tipe 2 Gambar I.25 Osilasi Konsisten Tabel II.3 Acuan Men-Tunning
  • 27. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [18] BAB III METODELOGI PENYELESAIAN 3.1 Modul Sistem Pengendalian Posisi Gambar I.26 Plant Pengendalian Posisi Modul Sistem Kendali Posisi merupakan sebuah sistem yang terdiri atas motor servo. Prinsip kerja dari modul ini adalah input didapatkan secara manual dari potensiometer yang terdapat pada motor driver, atau didapatkan dari setpoint. Tegangan input akan menggerakkan motor servo. sensor posisi yang terdapat pada modul ini akan mengeluarkan output 1V setiap perubahan 1cm. 3.2 Spesifikasi Modul Sistem Pengendalian Posisi Tabel II.4 Spesifikasi Modul Pengendalian Posisi Catu Daya 15 Volt Aktuator Motor Servo Sensor Sensor Posisi ( 1V / 1 cm) Posisi Maksimum 5 cm Posisi Minimum -5cm
  • 28. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [19] 3.3 Diagram Blok Set Point Plant Feedback Input Output +- Gambar I.27 Diagram Blok 3.4 Langkah Percobaan (Metodelogi Eksperimental) : 1. Siapkan alat dan bahan yang akan digunakan. 2. Periksa dan pastikan modul yang digunakan dalam kondisi baik dengan cara memeriksa menggunakan multimeter. Memeriksa setiap output setiap modul. 3. Merangkai modul berdasarkan gambar. Power Supply, Set Point, Modul PID, Power Amplifier, dan Modul Sistem Kendali Posisi. 4. Jalankan program MATLAB dan ARDUINO yang sudah diinstal sebelumnya. 5. Menghubungkan Arduino ke laptop/PC. 6. Upload file adio.pde pada Arduino. 7. Atur agar arduino terhubung pada MATLAB. 8. Buka tool Simulink dan buat rangkaian seperti ini Gambar I.28 Plant Kendali Posisi
  • 29. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [20]  Berikut Simulink untuk output +5V sampai -5V 9. Berikut Simulink untuk output +10V sampai -10V 10. Pada Lowpass Filter atur seperti pada gambar dibawah. Gambar I.29 Simulink 1 Gambar I.30 Simulink 2 Gambar I.31 Lowpass Filter
  • 30. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [21] 11. Koneksikan Arduino dengan Plant dan sabungkan port A0 pada output setpoint dan A5 pada output sistem kendali posisi. Gambar I.32 Konfigurasi Arduino pada Plant 12. Mengatur Set Point sesuai dengan yang diinginkan. 13. Menjalankan Simullink dan menjalankan plant. 14. Mencari nilai T dan L atau Kcr dan Pcr dari hasil desain awal. 15. Menghitung nilai Kp, Ti, dan Td.
  • 31. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [22] 16. Jika sudah didapat nilai Kp, Ti, dan Td, dengan waktu nyata selanjutnya gunakan PID Controller pada rangkaian. Dan lakukan Tunning manual Mengamati dan mencatat hasil dari desain ZN tipe 1. Gambar I.33 Modul PID 17. Langkah percobaan untuk mendesain dengan menggunakan ZN tipe II sama halnya dengan ZN tipe I, hanya saja menentukan Kcr dan Pcr dan untuk nilai Kp nya yang berbeda.
  • 32. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [23] BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN 4.1 Desain Kendali dengan Ziegler-Nicholes Tipe I Gambar I.34 Respon Awal Kendali Gambar I.35 Menentukan Nilai X1 dan X2 X1 X2 41 304.8 Tabel II.5 Nilai X1 dan X2 ZN-1 L T Kp Ti Td Ki Kd 8.2 263.8 38.60488 16.4 4.1 2.353956 158.28 Keterangan : 100 detik di matlab = 10 detik waktu nyata Tabel II.6 Hasil Perhitungan ZN tipe I 0 100 200 300 400 500 600 700 800 0 0.5 1 1.5 2 2.5 3 0 100 200 300 400 500 600 700 800 0 0.5 1 1.5 2 2.5 3 X: 304.8 Y: 1.322 X: 41 Y: 0.002547 X: 33.4 Y: 0.0001916 X: 632 Y: 1.842
  • 33. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [24]  Berikut Respon Gelombang Hasil Tuning Manual Gambar I.36 Respon Gelombang Hasil Manual Tuning Dengan : ZN-1 L T Kp Ti Td Ki Kd 8.2 263.8 79 16 4 2.35395 6 158.28 Tabel II.7 Hasil Tuning Manual ZN tipe I 0 500 1000 1500 2000 2500 3000 3500 4000 -1 0 1 2 3 4 5 6
  • 34. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [25] 4.2 Desain Kendali dengan Ziegler-Nicholes Tipe II Gambar I.37 Respon Awal dan Menentukan X1 X2 ZN-2 Kcr Pcr Kp Ti Td Ki Kd 98 9.2 58.8 4.6 1.15 12.78261 67.62 Keterangan : 100 detik di matlab = 10 detik waktu nyata Tabel II.8 Hasil Perhitungan ZN Tipe II  Berikut Hasil Respon Gelombang setelah di Tuning Manual Gambar I.38 Respon Gelombang Hasil Tuning Manual ZN-2 Kcr Pcr Kp Ti Td Ki Kd 98 9.2 81 4.6 1.15 12.78261 67.62 Tabel II.9 Hasil Manual Tuning 5 10 15 20 25 30 35 40 45 50 4.4 4.5 4.6 4.7 4.8 4.9 5 X: 11.8 Y: 4.882 X: 21 Y: 4.885 0 100 200 300 400 500 600 700 800 900 1000 -4 -2 0 2 4 6 8 10 12 14
  • 35. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [26] 4.3 Desain Kendali dengan Coohen-Coon Gambar I.39 Respon Awal dengan Coohen-Coon *Note : Untuk desain kendali menggunakan Coohen-Coon, saya beserta rekan saya belum dapat menyelesaikannya dikarenakan waktu yang terbatas saat praktikum. Namun dapat dilihat respon gelombang sudah terlihat. 4.4 Menggunakan Script-MATLAB  Koneksikan Arduino pada MATLAB.  Karena keluaran Arduino hanya 0-5V kemudian set 2,5 V x 4 pada SET POINT sehingga keluaran menjadi -10V sampai 10V.  Masukan Script programming berikut pada Matlab clf Ts = 0.01 ; pinMode(a,6,'output') pinMode(a,13,'output') digitalWrite(a,13,1); Kp = 87; Ki = 0; Kd = 0; error_sebelum = 0; errorI_sebelumnya = 0; y1 = 0; y2 = 0; t =0; x=0; analogWrite(a,6,128); start=digitalRead(a,10); while (start==1) x=x+1; SP = analogRead(a,0)*(0.0049); PV = analogRead(a,5); PV = PV*0.0049; error = SP - PV; errorI_sekarang = ((error + error_sebelum)/2)*Ts; errorI = (errorI_sekarang) + (errorI_sebelumnya); 0 500 1000 1500 2000 2500 3000 3500 -1 0 1 2 3 4 5 6 7 8
  • 36. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [27] errorD = (error - error_sebelum)/Ts; outP = Kp * error; outI = Ki * errorI; outD = Kd * errorD; outPID = outP + outI + outD; if outPID > 10 outPID = 10; else outPID = outPID; end if outPID < -10 outPID = -10; else outPID = outPID; end outPID=(outPID+10)/4; outPID = round(outPID*51); analogWrite(a,6,outPID); pause (0) y1 = [y1,SP]; y2 = [y2,PV]; t = [t,x]; plot(t,y1,t,y2); axis ([0 3000 0 5]); grid drawnow; error_sebelum=error; errorI_sebelumnya=errorI; start=digitalRead(a,10); end analogWrite(a,6,128); Gambar I.40 Respon Gelombang Hasil Manual Tuning PID Script L T Kp Ti Td Ki Kd 8.2 263.8 87 16.4 4.1 16 41 Keterangan : 100 detik di matlab = 4 detik waktu nyata Tabel II.10 Hasil Perhitungan Manual Tuning 0 500 1000 1500 2000 2500 3000 0 0.5 1 1.5 2 2.5 3 3.5 4 4.5 5
  • 37. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [28] 4.5 Menggunakan Stand Alone Arduino  Ukur Set-Point atur menjadi 2.5 V dan atur juga pada modul PID dengan menset nilai Kp = 4 Ti dan Td = 0 pada posisi saklar OFF. Kemudian ukur keluaran pada modul PID sehingga menjadi 10 V. Nilai keluaran 10 V tersebut berasal dari hasil pengalian tegangan Set-Point dengan modul PID. Itu bertujuan untuk menggantikan tegangan yang diberikan oleh Arduino yang terbatas sebesar 5 V sehingga dilakukan pengalian tegangan dengan tujuan memberi tegangan yang sesuai dengan plan yaitu -10 - 10 V.  Masukan Script programming berikut pada Arduino. #include <LiquidCrystal.h> LiquidCrystal lcd(12, 11, 5, 4, 3, 2); int Output = 6; float Ts = 0.01; float Kp = 87; float Ti = 0; float Td = 0; float Ki = 0;// Kp/Ti; float Kd = 0;// Kp*Td; float Setpoint, Feedback, Setpoint1, Feedback1; float error; float errorD, errorD1; float errorI, errorIsekarang, errorIsekarang1, errorIsekarang2; float outP, outI, outD, outPIDsebelum; float errorsebelum = 0; float errorIsebelum = 0; int outPID; void setup () { lcd.begin(16, 2); pinMode (6,OUTPUT); } void loop () { lcd.setCursor(0,0); lcd.print("SP="); lcd.setCursor(6,0); lcd.print(Setpoint1); lcd.setCursor(11,0); lcd.print("mm"); lcd.setCursor(0,1); lcd.print("PV="); lcd.setCursor(6,1); lcd.print(Feedback1); lcd.setCursor(11,1); lcd.print("mm"); Setpoint = analogRead (A0);
  • 38. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [29] Setpoint1 = Setpoint*0.0049*10; Feedback = analogRead (A1); Feedback1 = Feedback*0.0049*10; error = Setpoint1 - Feedback1; errorIsekarang = error+errorsebelum; errorIsekarang1 = errorIsekarang/2; errorIsekarang2 = errorIsekarang1*Ts; errorI = errorIsekarang2 + errorIsebelum; errorD1 = error - errorsebelum; errorD = errorD1/Ts; outP = Kp*error; outI = Ki*errorI; outD = Kd*errorD; outPID = outP + outI + outD; //outPID = outPIDsebelum; if(outPID>=10) { outPIDsebelum=10; } else if(outPID<=-10) { outPIDsebelum=-10; } else { outPIDsebelum=outPIDsebe lum; } float outPIDsebelum1=(outPIDse belum+10); outPID=outPIDsebelum1/4; outPID=outPIDsebelum*51; analogWrite(6,outPID); errorsebelum=error; errorIsebelum=errorI; }  Masukan persamaan pengali tegangan pada Arduino seperti berikut : RUMUS : outPID=(outPID+10)/4;  Koneksikan Arduino dengan Laptop, kemudian pada Arduino klik Upload dan lihat gelombang pada Serial-Monitor.
  • 39. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [30]  Berikut Hasil program pada Serial-Monitor. Terlihat nilai keluaran antara Set-Point dan Feedback mempunyai nilai yang sama. Itu menunjukan sistem berjalan dengan baik dan stabil. Gambar I.41 Hasil pada Serial Komputer
  • 40. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [31] BAB V PENUTUP 5.1 Kesimpulan Berdasarkan percobaan yang telah dilakukan dapat diambil kesimpulan antara lain : 1. Pada metoda desain ZN-Tipe 1, dengan menaikkan nilai Kp, Td, dan Kd maka dapat menurunkan overshoot dan mengurangi risetime. Terlihat pada gambar hasil desain yang di tunning secara manual. 2. Metoda desain ZN-Tipe 2 berbanding terbalik dengan ZN-Tipe 1. Untuk menghasilkan desain kendali yang baik maka pada ZN-Tipe 2 harus menurunkan nilai Kp, Ti, dan Kd. 3. Dengan menggunakan script programming dapat membantu dalam proses mendesain kendali. 4. Serta untuk merealisasikan kendali dapat di aplikasikan pada Stand Alone Arduino. 5. Dan untuk dapat mendesain kendali baik dibutuhkan ketelitian dan kesabaran serta insting seorang engineer. 5.2 Saran Beberapa saran dari penulis untuk praktikum sistem kendali yaitu : 1. Setiap modul yang digunakan dirawat dan dijaga kondisinya agar ketika praktikum dapat berjalan dengan lancar. 2. Setiap mahasiswa mempunyai handbook praktikum agar hasil praktikum dapat tersusun rapih.
  • 41. POLBAN Sistem Kendal Digital pada Plant Posisi [32] DAFTAR PUSTAKA [1] Zen, R. (2008). Pemodelan Sederhana. - , 1. [2]Steven. (2011). Perancangan simulator lift gedung 6 lantai menggunakan Mikrokonttroller ATMega 8535. Makalah seminar tugas besar , 3. [3]Tama, P. E. (2013). PID (proportional-Integral-Derivative) Controller. [4]Ali, M. (2004). Pembelajaran Perancangan Sistem Kontrol PID Dengan Software MATLAB. Metoda Tunning Ziegler Nichols. (2011, Mei 9). Dipetik January 11, 2015, dari Sistem Instrumentasi dan Kontrol: http://instrumentationsystem.blogspot.com/2011/05/metoda-tuning-ziegler- nichols.html. Wijaya, E. C. (2004). Auto Tuning PID Berbasis Metode Osilasi Ziegler-Nichols Menggunakan Mikrokontroler AT89S52 pada Pengendalian Suhu. Referensi : Guntur Kurniawan. Laporan Ahir Sistem Kendali Digital 2014.