Penelitian ini mengkaji perbaikan kolom beton bertulang dengan metode concrete jacketing menggunakan ferosemen untuk meningkatkan kapasitas kolom. Hasil menunjukkan peningkatan kapasitas kolom sebesar 77% dibandingkan dengan kolom asli, serta penurunan lendutan sebesar 42% setelah jacketing. Metode ini dianggap efektif dalam mengembalikan fungsi struktur kolom yang mengalami kerusakan.