SlideShare a Scribd company logo
Sumber gambar : blog.zoom.us
PANDUAN TEKNIS PENGAMANAN
SESI VIDEO CONFERENCE DI ZOOM CLOUD MEETING
Hartoto [ hartoto@unm.ac.id]
Versi 1.0 Rilis: 17 April 2020
www.electindo.co.id
1
dibuat dengan penuh cinta
Kota Daeng, 17 April 2020
@hartoto_id
2
Sumber gambar : zoom.us
DAFTAR ISI
Pengantar.....................................................................................................3
#1 Bijak membagikan tautan Zoom ............................................................4
#2 Menggunakan Password Meeting..........................................................5
#3 Mengaktifkan Fitur Waiting Room .........................................................7
#4 Mematikan fitur Share Screen ...............................................................10
#5 Mengaktifkan fitur Lock Meeting ..........................................................14
#6 Gunakan Aplikasi Zoom versi terbaru....................................................16
Penutup........................................................................................................18
~ kenyamanan dan keamanan itu butuh kepedulian ~
3
Pengantar
Sering kita melihat di status WA atau sosial media sahabat dan rekan kita menampilkan
sesi meeting menggunakan zoom cloud meeting. Dosen dan guru memposting sedang
mengajar menggunakan zoom, para karyawan memposting suasana rapat menggunakan
zoom, dan banyak aktivitas lain yang semakin menunjukkan kepopuleran aplikasi ini.
Zoom memang lagi naik daun. Namun siapa sangka, ternyata ID conference ikut tertampil
di postingan tersebut. Celakanya, sesi vicon yang dibuat tidak menggunakan password.
Ketika sesi berjalan, tiba-tiba ada peserta yang “menyelonong” masuk, memposting hal-
hal yang kurang etis kemudian keluar dari vicon. Selajutnya sudah bisa ditebak, sesi vicon
akan menjadi ramai. Dan tentunya pembuat sesi (host) yang akan kena getahnya. Kasus ini
sudah marak terjadi di beberapa negara.
Jadi, apakah Zoom aman?
Saya kurang kompeten untuk menjawab, biarlah para praktisi dan pakar keamanan
komputer yang mengulasnya. Tapi secara umum, saya melihat ada faktor kelalaian
pengguna yang turut menyebabkan “kecelakaan” sesi vicon tersebut. Untuk itulah saya
membuatkan panduan bagaimana mengamankan sesi vicon menggunakan Zoom Cloud
meeting. Panduan iniberdasarkan pengalaman saya selama menggunakannya. Kebetulan,
saya berlangganan yang versi Pro.
Zoom sangat mudah digunakan, termasuk bagi pengguna awam. Oleh sebab itu, saya
berusaha membuat panduan ini secara mendetail, semoga dapat lebih mudah dipahami.
Disini saya hanya mengulas enam saja dari sekian banyak fitur di Zoom. Enam yang saya
anggap paling urgent untuk diterapkan dari sisi host. Semoga bermanfaat
Salam hangat dari Kota Daeng, 17 April 2020
Hartoto
4
#1
Bijak Membagikan Tautan Sesi Zoom
Jika membuat sesi video converence untuk kepentingan terbatas, sebaiknya tidak
membagikan tautan link ke sosial media dan aplikasi berbagi pesan lainnya. Cukup di grup
itu saja. Sering juga kita temui orang yang membagikan screenshootsesizoomnya disosial
media, whatsapp, sebagai laporan atau sekedar untuk update status. Ini merupakan celah
keamanan, karena menjadi pintu bagi attacker untuk masuk dan mengacaukan sesi
meeting kita.
Mari kita lihat screenshoot vicon disamping.
Perhatikan di bagian atas, masih ditampilkan
ID meeting dan passwordnya. Inilah yang
terkadang kita abai, terlalu bersemangat untuk
memposting.
Olehnya itu, jika kita akan mempublish sesi
vicon zoom ke status WA atau sosial media
lainnya, pastikan sesi tersebut sudah
terpassword (dibahas pada bagian #2) atau
aktifkan fitur waiting room telah diaktifkan ( di
bahas pada bagian #3).
Marilah bijak membagi tautan zoom. Pesan
bang napi, Kejahatan terjadi bukan hanya
karena ada niat dari pelaku, tapi juga karena
ada kesempatan. Waspadalah, waspadalah
5
#2
Menggunakan Password Meeting
Biasakanlah menggunakan password untuk setiap sesi vicon yang akan
dibuat. Di bawah ini tampak sesi zoom yang tidak menggunakan meeting
password
Cara menambahkan password, silakan pilih edit this meeting yang terdapat
di bagian bawah
Kemudian centang require meeting password. Anda bisa gunakan angka
acak yang di generate zoom, ataupun mengganti password secara manual
sesuai keinginan
6
Setelah itu di save, hasilnya tampak seperti di bawah ini
Ketika ada yang akan join, harus memasukkan password meeting terlebih
dahulu.
7
#3
Mengaktifkan Fitur Waiting Room
Fitur waiting room digunakan agar user yang akan join di sesi meeting tidak
langsung masuk mengikuti sesi tanpa izin dari host. Mereka ditempatkan di
ruang tunggu sampai dipersilakan oleh host. Jadi hanya orang-orang yang
diijinkan masuk saja yang dapat bergabung pada sesi vicon tersebut. Hal ini
untuk mengantisipasi masuknya “tamu tak diundang”. Ini seperti di
resepsionis, hanya yang diijinkan oleh petugas resepsionis yang dapat masuk
ke ruangan. Kriteria siapa yang boleh masuk, itu kewenangannya host.
Fitur enable waiting room yang belum diaktifkan, nampak masih tanda
silang pada ikon di sebelah kirinya.
Pastikan fitur ini sudah diaktifkan. Jika belum, mari kita ikuti langkah-
langkah berikut:
Buka sesi yang telah dibuat
8
Masuk di edit this meeting
Cari di bagian bawah, pada bagian Meeting Options. Klik Enable waiting
room untuk mengaktifkannya.
Save untuk menyimpanya. Jika berhasil, akan ditampilkan seperti berikut
Jika sudah tercentang hijau, artinya fiturnya sudah aktif
Berikut ini tampilan jika peserta akan bergabung di sesi vicon yang telah
mengaktifkan ruang tunggu
Peserta tidak dapat bergabung, menunggu hingga diizinkan oleh host.
9
PADA SAAT SESI
Lihat di bagian manage participant
Klik Admit untuk mengizinkan masuk, dan remove jika ingin
mengeluarkannya dari sesi vicon.
Jika diizinkan masuk, maka user tersebut akan masuk di list participants
User telah bergabung di sesi vicon
10
#4
Mematikan Fitur Share Screen
Jika fitur ini diaktifkan, maka setiap peserta sesi dapat dengan sesuka hati
memunculkan tampilan layarnya. Ini sangat mengganggu jalannya sesi vicon.
Apalagi jika peserta tersebut menampilkan hal-hal yang kurang etis atau
berbau SARA. Maka akan mengacaukan “dunia persilatan”.
Lokasi menu fitur share screen:
Contoh screen share yang menampilkan video pembelajaran
11
Fitur ini sangat dibutuhkan. Namun jika digunakan kurang tepat, akan
mengganggu kenyamanan sesi vicon. Jadi pengaturan umum kita buat
disable, hanya orang-orang tertentu saja yang dapat mengakses fitur ini.
Untuk mematikannya, silakan masuk di Menu Security. Hilangkan centang
share screen
Jika ini diaktifkan, maka peserta tidak dapat lagi menggunakan fitur share
screen. Jika mereka klik menu share screen, akan muncul peringatan bawha
fitur ini elah dinonaktifkan.
12
Jika Anda akan memberikan akses share screen untuk peserta tertentu,
silakan jadikan peserta tersebut sebagai co-host. Caranya masuk di menu
participants, pilih More pada nama peserta, kemudian klik Make Co-Host
Setelah itu ada konfirmasi yang menanyakan apakah benar Anda akan
menjadikan peserta tersebut sebagai co-host, silakan klik Yes untuk
menyetujuinya
13
Tampilan peserta setelah dijadikan co-host, telah dapat melakukan share
screen
Untuk mencabut akses sebagai co-host pada peserta, silakan kembali masuk
di menu Participants > More > Withdraw Co-Host Permission
14
#5
Mengaktifkan Fitur Lock Meeting
Jika fitur ini diaktifkan, maka sesi vicon tidak lagi menerima tambahan
peserta yang bergabung dalam sesi. Ini efektif untuk sesi vicon tertutup.
Namun jika kita menjalankan sesi umum dengan peserta terbuka seperti
kuliah umum, sosialisasi, dan yang semisalnya, justru fitur ini malah akan
menghalangi calon peserta untuk bergabung.
Untuk mengungunci sesi, silakan masuk di Menu Security > Lock Meeting
Contoh tampilan zoom ketika sudah diaktifkan lock Meeting
15
Jika ada yang berusaha masuk sesi vicon, akan muncul notifikasi bahwa
meeting telah dikunci oleh host dan orang tersebut tidak dapat bergabung
dalam sesi vicon.
16
#6
Gunakan Aplikasi Zoom versi terbaru
Setiap saat pengembang Zoom melakukan perbaikan pada aplikasinya,
apalagi di saat seperti ini dimana aplikasi yang mereka kembangkan menjadi
booming. Tentunya akan banyak pihak-pihak yang “berminat” melakukan
“ujicoba” terhadap aplikasi ini. Kita tidak tahu secara pasti kerentanan
aplikasi yang telah terinstall di perangkat kita. Olehnya itu, jika ada
permintaan update dari Zoom sebaiknya dilakukan. Jangan karena untuk
menghemat kuota dan space kita mengorbankan keamanan.
Contoh update terbaru Zoom, sudah tidak lagi menampilkan ID Meeting
Informasi ID meeting baru akan tampil jika di klik
17
Simaklah perkembangan terbaru Zoom di link https://blog.zoom.us atau
https://status.zoom.us . Pastikan juga bahwa kita mengunduh aplikasi zoom
dari situs resminya di https://zoom.us/download .
Halaman download aplikasi client di web Zoom
Nama aplikasi Zoom di playstore
Pilihlah yang di kembangkan Zoom.Us, jangan terpedaya oleh nama aplikasi-
aplikasi yang mirip dan menyediakan fitur-fitur khusus. Tidak ada jaminan
aplikasi-aplikasi tersebut terbebas dari malware. Yang resmi lebih aman.
18
Sumber Gambar: https://dispatch.m.io
Penutup
Akhir kata, saya ucapkan terima kasih kepada siapa saja yang telah berkenan
membaca dan menyebarkan panduan teknis ini. Semoga kita semua dalam
sehat dan ketaqwaan yang bertumbuh. Ini hanya bagian kecil dari upaya yang
dapat kita lakukan untuk dapat saling terhubung dan produktif dengan aman
dan nyaman melalui Aplikasi Zoom Cloud Meeting.
Pada dasarnya zoom hanyalah aplikasi, kitalah pemain utamanya. Maka etika
dan aturan-aturan di dunia nyata juga haruslah terasa di dunia maya.
Tatap maya tidak akan pernah menggantikan tatap nyata. Anda tidak akan
bisamerasakan nikmatnya coto Makassardan pisang ijo hanya melaluimedia,
termasuk menggunakan aplikasi vicon yang secanggih apapun. Untuk
merasakan nikmatnya coto Makassar dan kesegaran pisang Ijo, Anda harus
merasakannya dengan lidah sendiri,tidakdengan media. Datanglah langsung
ke Makassarjika situasi sudah kembalipulih,rasakan kelezatan dua hidangan
ini. Selain memanjakan lidah, Anda juga merasakan suasana yang
sesungguhnya.
Artinya apa? Gunakanlah aplikasi sesuai dengan porsinya.

More Related Content

Similar to Mengamankan zoom cloud meeting

Tugas 4 tik
Tugas 4 tikTugas 4 tik
Tugas 4 tik
yudarendra
 
Seri 7 : Mengakses aplikasi kamera dgn intent pada app inventor
Seri 7 : Mengakses aplikasi kamera dgn intent pada app inventorSeri 7 : Mengakses aplikasi kamera dgn intent pada app inventor
Seri 7 : Mengakses aplikasi kamera dgn intent pada app inventor
Iki Mazadi
 
Tugas 4 tik
Tugas 4 tikTugas 4 tik
Tugas 4 tik
ricoardi
 
Tugas 4 tik
Tugas 4 tikTugas 4 tik
Tugas 4 tik
armantp
 
Tugas 4 tik
Tugas 4 tikTugas 4 tik
Tugas 4 tik
muhammadjamal27
 
Tugas 4 tik
Tugas 4 tikTugas 4 tik
Tugas 4 tik
peterkerans
 
Tugas 4 tik
Tugas 4 tikTugas 4 tik
Tugas 4 tik
rizaldyilham
 
Tugas 4 tik
Tugas 4 tikTugas 4 tik
Tugas 4 tik
zaldyilham
 
Tugas 4 tik
Tugas 4 tikTugas 4 tik
Tugas 4 tik
cahyobhudhy
 
Tugas 4 tik
Tugas 4 tikTugas 4 tik
Tugas 4 tik
mafeaguero
 
Tugas 4 tik,irul
Tugas 4 tik,irulTugas 4 tik,irul
Tugas 4 tik,irul
irul1972
 
Tugas 4 tik rifal
Tugas 4 tik rifalTugas 4 tik rifal
Tugas 4 tik rifal
rizaldiansyah46
 
Tugas 4
Tugas 4Tugas 4
Tugas 4
novianawindy
 
Tugas 4
Tugas 4Tugas 4
Tugas 4
didiana13
 
Tugas 4 (20140210005)
Tugas 4 (20140210005)Tugas 4 (20140210005)
Tugas 4 (20140210005)
Anggi Denian Cahya
 
Tugas 4 tik inggrid
Tugas 4 tik inggridTugas 4 tik inggrid
Tugas 4 tik inggrid
inggridpangestu
 
Tugas 4 tik Ridwan Abdul
Tugas 4 tik Ridwan AbdulTugas 4 tik Ridwan Abdul
Tugas 4 tik Ridwan Abdul
ridwanabdul99
 
Tugas 4 tik deni eko
Tugas 4 tik deni ekoTugas 4 tik deni eko
Tugas 4 tik deni eko
deko_wahyu
 

Similar to Mengamankan zoom cloud meeting (20)

Tugas 4 tik
Tugas 4 tikTugas 4 tik
Tugas 4 tik
 
Seri 7 : Mengakses aplikasi kamera dgn intent pada app inventor
Seri 7 : Mengakses aplikasi kamera dgn intent pada app inventorSeri 7 : Mengakses aplikasi kamera dgn intent pada app inventor
Seri 7 : Mengakses aplikasi kamera dgn intent pada app inventor
 
Tugas 4 tik
Tugas 4 tikTugas 4 tik
Tugas 4 tik
 
Tugas 4 tik
Tugas 4 tikTugas 4 tik
Tugas 4 tik
 
Tugas 4 tik
Tugas 4 tikTugas 4 tik
Tugas 4 tik
 
Tugas 4 tik
Tugas 4 tikTugas 4 tik
Tugas 4 tik
 
Tugas 4 tik
Tugas 4 tikTugas 4 tik
Tugas 4 tik
 
Tugas 4 tik
Tugas 4 tikTugas 4 tik
Tugas 4 tik
 
Tugas 4 tik
Tugas 4 tikTugas 4 tik
Tugas 4 tik
 
Tugas 4 tik
Tugas 4 tikTugas 4 tik
Tugas 4 tik
 
Tugas 4 tik
Tugas 4 tikTugas 4 tik
Tugas 4 tik
 
Tugas 4 tik
Tugas 4 tikTugas 4 tik
Tugas 4 tik
 
Tugas 4 tik,irul
Tugas 4 tik,irulTugas 4 tik,irul
Tugas 4 tik,irul
 
Tugas 4 tik rifal
Tugas 4 tik rifalTugas 4 tik rifal
Tugas 4 tik rifal
 
Tugas 4
Tugas 4Tugas 4
Tugas 4
 
Tugas 4
Tugas 4Tugas 4
Tugas 4
 
Tugas 4 (20140210005)
Tugas 4 (20140210005)Tugas 4 (20140210005)
Tugas 4 (20140210005)
 
Tugas 4 tik inggrid
Tugas 4 tik inggridTugas 4 tik inggrid
Tugas 4 tik inggrid
 
Tugas 4 tik Ridwan Abdul
Tugas 4 tik Ridwan AbdulTugas 4 tik Ridwan Abdul
Tugas 4 tik Ridwan Abdul
 
Tugas 4 tik deni eko
Tugas 4 tik deni ekoTugas 4 tik deni eko
Tugas 4 tik deni eko
 

Recently uploaded

Program Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdf
Program Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdfProgram Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdf
Program Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdf
erlita3
 
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum MerdekaModul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
Fathan Emran
 
Sebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-Ondel
Sebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-OndelSebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-Ondel
Sebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-Ondel
ferrydmn1999
 
LK 1 - 5T Keputusan Berdampak PERMATA BUNDA.pdf
LK 1 - 5T Keputusan Berdampak PERMATA BUNDA.pdfLK 1 - 5T Keputusan Berdampak PERMATA BUNDA.pdf
LK 1 - 5T Keputusan Berdampak PERMATA BUNDA.pdf
UditGheozi2
 
PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...
PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...
PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...
agusmulyadi08
 
Form B1 Rubrik Observasi Presentasi Visi Misi -1.docx
Form B1 Rubrik Observasi Presentasi Visi Misi -1.docxForm B1 Rubrik Observasi Presentasi Visi Misi -1.docx
Form B1 Rubrik Observasi Presentasi Visi Misi -1.docx
EkoPutuKromo
 
Permainan Wiwi Wowo aksi nyata berkebhinekaan
Permainan Wiwi Wowo aksi nyata berkebhinekaanPermainan Wiwi Wowo aksi nyata berkebhinekaan
Permainan Wiwi Wowo aksi nyata berkebhinekaan
DEVI390643
 
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERILAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
PURWANTOSDNWATES2
 
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
setiatinambunan
 
Pi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagja
Pi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagjaPi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagja
Pi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagja
agusmulyadi08
 
Modul Projek - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...
Modul Projek  - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...Modul Projek  - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...
Modul Projek - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...
MirnasariMutmainna1
 
ppt landasan pendidikan pai 9 revisi.pdf
ppt landasan pendidikan pai 9 revisi.pdfppt landasan pendidikan pai 9 revisi.pdf
ppt landasan pendidikan pai 9 revisi.pdf
setiatinambunan
 
INDIKATOR KINERJA DAN FOKUS PERILAKU KS.pdf
INDIKATOR KINERJA DAN FOKUS PERILAKU KS.pdfINDIKATOR KINERJA DAN FOKUS PERILAKU KS.pdf
INDIKATOR KINERJA DAN FOKUS PERILAKU KS.pdf
NurSriWidyastuti1
 
INSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docx
INSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docxINSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docx
INSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docx
lindaagina84
 
VISI MISI KOMUNITAS BELAJAR SDN 93 KOTA JAMBI
VISI MISI KOMUNITAS BELAJAR SDN 93 KOTA JAMBIVISI MISI KOMUNITAS BELAJAR SDN 93 KOTA JAMBI
VISI MISI KOMUNITAS BELAJAR SDN 93 KOTA JAMBI
gloriosaesy
 
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdfPaparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
SEMUELSAMBOKARAENG
 
SEMINAR PPG DAN PPL ppg prajabatan 2024.pptx
SEMINAR PPG DAN PPL ppg prajabatan 2024.pptxSEMINAR PPG DAN PPL ppg prajabatan 2024.pptx
SEMINAR PPG DAN PPL ppg prajabatan 2024.pptx
bobobodo693
 
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum MerdekaModul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
Fathan Emran
 
Juknis Pengisian Blanko Ijazah 2024 29 04 2024 Top.pptx
Juknis Pengisian Blanko Ijazah 2024 29 04 2024 Top.pptxJuknis Pengisian Blanko Ijazah 2024 29 04 2024 Top.pptx
Juknis Pengisian Blanko Ijazah 2024 29 04 2024 Top.pptx
mattaja008
 
Kisi-kisi soal pai kelas 7 genap 2024.docx
Kisi-kisi soal pai kelas 7 genap 2024.docxKisi-kisi soal pai kelas 7 genap 2024.docx
Kisi-kisi soal pai kelas 7 genap 2024.docx
irawan1978
 

Recently uploaded (20)

Program Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdf
Program Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdfProgram Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdf
Program Kerja Kepala Sekolah 2023-2024.pdf
 
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum MerdekaModul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
Modul Ajar PAI dan Budi Pekerti Kelas 2 Fase A Kurikulum Merdeka
 
Sebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-Ondel
Sebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-OndelSebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-Ondel
Sebuah buku foto yang berjudul Lensa Kampung Ondel-Ondel
 
LK 1 - 5T Keputusan Berdampak PERMATA BUNDA.pdf
LK 1 - 5T Keputusan Berdampak PERMATA BUNDA.pdfLK 1 - 5T Keputusan Berdampak PERMATA BUNDA.pdf
LK 1 - 5T Keputusan Berdampak PERMATA BUNDA.pdf
 
PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...
PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...
PI 2 - Ratna Haryanti, S. Pd..pptx Visi misi dan prakarsa perubahan pendidika...
 
Form B1 Rubrik Observasi Presentasi Visi Misi -1.docx
Form B1 Rubrik Observasi Presentasi Visi Misi -1.docxForm B1 Rubrik Observasi Presentasi Visi Misi -1.docx
Form B1 Rubrik Observasi Presentasi Visi Misi -1.docx
 
Permainan Wiwi Wowo aksi nyata berkebhinekaan
Permainan Wiwi Wowo aksi nyata berkebhinekaanPermainan Wiwi Wowo aksi nyata berkebhinekaan
Permainan Wiwi Wowo aksi nyata berkebhinekaan
 
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERILAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
LAPORAN EKSTRAKURIKULER SEKOLAH DASAR NEGERI
 
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
ppt landasan pendidikan Alat alat pendidikan PAI 9_
 
Pi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagja
Pi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagjaPi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagja
Pi-2 AGUS MULYADI. S.Pd (3).pptx visi giru penggerak dan prakrsa perubahan bagja
 
Modul Projek - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...
Modul Projek  - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...Modul Projek  - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...
Modul Projek - Modul P5 Kearifan Lokal _Menampilkan Tarian Daerah Nusantara_...
 
ppt landasan pendidikan pai 9 revisi.pdf
ppt landasan pendidikan pai 9 revisi.pdfppt landasan pendidikan pai 9 revisi.pdf
ppt landasan pendidikan pai 9 revisi.pdf
 
INDIKATOR KINERJA DAN FOKUS PERILAKU KS.pdf
INDIKATOR KINERJA DAN FOKUS PERILAKU KS.pdfINDIKATOR KINERJA DAN FOKUS PERILAKU KS.pdf
INDIKATOR KINERJA DAN FOKUS PERILAKU KS.pdf
 
INSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docx
INSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docxINSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docx
INSTRUMEN PENILAIAN PRAKTIK KINERJA KS Dok Rating Observasi (1).docx
 
VISI MISI KOMUNITAS BELAJAR SDN 93 KOTA JAMBI
VISI MISI KOMUNITAS BELAJAR SDN 93 KOTA JAMBIVISI MISI KOMUNITAS BELAJAR SDN 93 KOTA JAMBI
VISI MISI KOMUNITAS BELAJAR SDN 93 KOTA JAMBI
 
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdfPaparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
Paparan Kurikulum Satuan Pendidikan_LOKAKARYA TPK 2024.pptx.pdf
 
SEMINAR PPG DAN PPL ppg prajabatan 2024.pptx
SEMINAR PPG DAN PPL ppg prajabatan 2024.pptxSEMINAR PPG DAN PPL ppg prajabatan 2024.pptx
SEMINAR PPG DAN PPL ppg prajabatan 2024.pptx
 
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum MerdekaModul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 5 Fase C Kurikulum Merdeka
 
Juknis Pengisian Blanko Ijazah 2024 29 04 2024 Top.pptx
Juknis Pengisian Blanko Ijazah 2024 29 04 2024 Top.pptxJuknis Pengisian Blanko Ijazah 2024 29 04 2024 Top.pptx
Juknis Pengisian Blanko Ijazah 2024 29 04 2024 Top.pptx
 
Kisi-kisi soal pai kelas 7 genap 2024.docx
Kisi-kisi soal pai kelas 7 genap 2024.docxKisi-kisi soal pai kelas 7 genap 2024.docx
Kisi-kisi soal pai kelas 7 genap 2024.docx
 

Mengamankan zoom cloud meeting

  • 1. Sumber gambar : blog.zoom.us PANDUAN TEKNIS PENGAMANAN SESI VIDEO CONFERENCE DI ZOOM CLOUD MEETING Hartoto [ hartoto@unm.ac.id] Versi 1.0 Rilis: 17 April 2020 www.electindo.co.id
  • 2. 1 dibuat dengan penuh cinta Kota Daeng, 17 April 2020 @hartoto_id
  • 3. 2 Sumber gambar : zoom.us DAFTAR ISI Pengantar.....................................................................................................3 #1 Bijak membagikan tautan Zoom ............................................................4 #2 Menggunakan Password Meeting..........................................................5 #3 Mengaktifkan Fitur Waiting Room .........................................................7 #4 Mematikan fitur Share Screen ...............................................................10 #5 Mengaktifkan fitur Lock Meeting ..........................................................14 #6 Gunakan Aplikasi Zoom versi terbaru....................................................16 Penutup........................................................................................................18 ~ kenyamanan dan keamanan itu butuh kepedulian ~
  • 4. 3 Pengantar Sering kita melihat di status WA atau sosial media sahabat dan rekan kita menampilkan sesi meeting menggunakan zoom cloud meeting. Dosen dan guru memposting sedang mengajar menggunakan zoom, para karyawan memposting suasana rapat menggunakan zoom, dan banyak aktivitas lain yang semakin menunjukkan kepopuleran aplikasi ini. Zoom memang lagi naik daun. Namun siapa sangka, ternyata ID conference ikut tertampil di postingan tersebut. Celakanya, sesi vicon yang dibuat tidak menggunakan password. Ketika sesi berjalan, tiba-tiba ada peserta yang “menyelonong” masuk, memposting hal- hal yang kurang etis kemudian keluar dari vicon. Selajutnya sudah bisa ditebak, sesi vicon akan menjadi ramai. Dan tentunya pembuat sesi (host) yang akan kena getahnya. Kasus ini sudah marak terjadi di beberapa negara. Jadi, apakah Zoom aman? Saya kurang kompeten untuk menjawab, biarlah para praktisi dan pakar keamanan komputer yang mengulasnya. Tapi secara umum, saya melihat ada faktor kelalaian pengguna yang turut menyebabkan “kecelakaan” sesi vicon tersebut. Untuk itulah saya membuatkan panduan bagaimana mengamankan sesi vicon menggunakan Zoom Cloud meeting. Panduan iniberdasarkan pengalaman saya selama menggunakannya. Kebetulan, saya berlangganan yang versi Pro. Zoom sangat mudah digunakan, termasuk bagi pengguna awam. Oleh sebab itu, saya berusaha membuat panduan ini secara mendetail, semoga dapat lebih mudah dipahami. Disini saya hanya mengulas enam saja dari sekian banyak fitur di Zoom. Enam yang saya anggap paling urgent untuk diterapkan dari sisi host. Semoga bermanfaat Salam hangat dari Kota Daeng, 17 April 2020 Hartoto
  • 5. 4 #1 Bijak Membagikan Tautan Sesi Zoom Jika membuat sesi video converence untuk kepentingan terbatas, sebaiknya tidak membagikan tautan link ke sosial media dan aplikasi berbagi pesan lainnya. Cukup di grup itu saja. Sering juga kita temui orang yang membagikan screenshootsesizoomnya disosial media, whatsapp, sebagai laporan atau sekedar untuk update status. Ini merupakan celah keamanan, karena menjadi pintu bagi attacker untuk masuk dan mengacaukan sesi meeting kita. Mari kita lihat screenshoot vicon disamping. Perhatikan di bagian atas, masih ditampilkan ID meeting dan passwordnya. Inilah yang terkadang kita abai, terlalu bersemangat untuk memposting. Olehnya itu, jika kita akan mempublish sesi vicon zoom ke status WA atau sosial media lainnya, pastikan sesi tersebut sudah terpassword (dibahas pada bagian #2) atau aktifkan fitur waiting room telah diaktifkan ( di bahas pada bagian #3). Marilah bijak membagi tautan zoom. Pesan bang napi, Kejahatan terjadi bukan hanya karena ada niat dari pelaku, tapi juga karena ada kesempatan. Waspadalah, waspadalah
  • 6. 5 #2 Menggunakan Password Meeting Biasakanlah menggunakan password untuk setiap sesi vicon yang akan dibuat. Di bawah ini tampak sesi zoom yang tidak menggunakan meeting password Cara menambahkan password, silakan pilih edit this meeting yang terdapat di bagian bawah Kemudian centang require meeting password. Anda bisa gunakan angka acak yang di generate zoom, ataupun mengganti password secara manual sesuai keinginan
  • 7. 6 Setelah itu di save, hasilnya tampak seperti di bawah ini Ketika ada yang akan join, harus memasukkan password meeting terlebih dahulu.
  • 8. 7 #3 Mengaktifkan Fitur Waiting Room Fitur waiting room digunakan agar user yang akan join di sesi meeting tidak langsung masuk mengikuti sesi tanpa izin dari host. Mereka ditempatkan di ruang tunggu sampai dipersilakan oleh host. Jadi hanya orang-orang yang diijinkan masuk saja yang dapat bergabung pada sesi vicon tersebut. Hal ini untuk mengantisipasi masuknya “tamu tak diundang”. Ini seperti di resepsionis, hanya yang diijinkan oleh petugas resepsionis yang dapat masuk ke ruangan. Kriteria siapa yang boleh masuk, itu kewenangannya host. Fitur enable waiting room yang belum diaktifkan, nampak masih tanda silang pada ikon di sebelah kirinya. Pastikan fitur ini sudah diaktifkan. Jika belum, mari kita ikuti langkah- langkah berikut: Buka sesi yang telah dibuat
  • 9. 8 Masuk di edit this meeting Cari di bagian bawah, pada bagian Meeting Options. Klik Enable waiting room untuk mengaktifkannya. Save untuk menyimpanya. Jika berhasil, akan ditampilkan seperti berikut Jika sudah tercentang hijau, artinya fiturnya sudah aktif Berikut ini tampilan jika peserta akan bergabung di sesi vicon yang telah mengaktifkan ruang tunggu Peserta tidak dapat bergabung, menunggu hingga diizinkan oleh host.
  • 10. 9 PADA SAAT SESI Lihat di bagian manage participant Klik Admit untuk mengizinkan masuk, dan remove jika ingin mengeluarkannya dari sesi vicon. Jika diizinkan masuk, maka user tersebut akan masuk di list participants User telah bergabung di sesi vicon
  • 11. 10 #4 Mematikan Fitur Share Screen Jika fitur ini diaktifkan, maka setiap peserta sesi dapat dengan sesuka hati memunculkan tampilan layarnya. Ini sangat mengganggu jalannya sesi vicon. Apalagi jika peserta tersebut menampilkan hal-hal yang kurang etis atau berbau SARA. Maka akan mengacaukan “dunia persilatan”. Lokasi menu fitur share screen: Contoh screen share yang menampilkan video pembelajaran
  • 12. 11 Fitur ini sangat dibutuhkan. Namun jika digunakan kurang tepat, akan mengganggu kenyamanan sesi vicon. Jadi pengaturan umum kita buat disable, hanya orang-orang tertentu saja yang dapat mengakses fitur ini. Untuk mematikannya, silakan masuk di Menu Security. Hilangkan centang share screen Jika ini diaktifkan, maka peserta tidak dapat lagi menggunakan fitur share screen. Jika mereka klik menu share screen, akan muncul peringatan bawha fitur ini elah dinonaktifkan.
  • 13. 12 Jika Anda akan memberikan akses share screen untuk peserta tertentu, silakan jadikan peserta tersebut sebagai co-host. Caranya masuk di menu participants, pilih More pada nama peserta, kemudian klik Make Co-Host Setelah itu ada konfirmasi yang menanyakan apakah benar Anda akan menjadikan peserta tersebut sebagai co-host, silakan klik Yes untuk menyetujuinya
  • 14. 13 Tampilan peserta setelah dijadikan co-host, telah dapat melakukan share screen Untuk mencabut akses sebagai co-host pada peserta, silakan kembali masuk di menu Participants > More > Withdraw Co-Host Permission
  • 15. 14 #5 Mengaktifkan Fitur Lock Meeting Jika fitur ini diaktifkan, maka sesi vicon tidak lagi menerima tambahan peserta yang bergabung dalam sesi. Ini efektif untuk sesi vicon tertutup. Namun jika kita menjalankan sesi umum dengan peserta terbuka seperti kuliah umum, sosialisasi, dan yang semisalnya, justru fitur ini malah akan menghalangi calon peserta untuk bergabung. Untuk mengungunci sesi, silakan masuk di Menu Security > Lock Meeting Contoh tampilan zoom ketika sudah diaktifkan lock Meeting
  • 16. 15 Jika ada yang berusaha masuk sesi vicon, akan muncul notifikasi bahwa meeting telah dikunci oleh host dan orang tersebut tidak dapat bergabung dalam sesi vicon.
  • 17. 16 #6 Gunakan Aplikasi Zoom versi terbaru Setiap saat pengembang Zoom melakukan perbaikan pada aplikasinya, apalagi di saat seperti ini dimana aplikasi yang mereka kembangkan menjadi booming. Tentunya akan banyak pihak-pihak yang “berminat” melakukan “ujicoba” terhadap aplikasi ini. Kita tidak tahu secara pasti kerentanan aplikasi yang telah terinstall di perangkat kita. Olehnya itu, jika ada permintaan update dari Zoom sebaiknya dilakukan. Jangan karena untuk menghemat kuota dan space kita mengorbankan keamanan. Contoh update terbaru Zoom, sudah tidak lagi menampilkan ID Meeting Informasi ID meeting baru akan tampil jika di klik
  • 18. 17 Simaklah perkembangan terbaru Zoom di link https://blog.zoom.us atau https://status.zoom.us . Pastikan juga bahwa kita mengunduh aplikasi zoom dari situs resminya di https://zoom.us/download . Halaman download aplikasi client di web Zoom Nama aplikasi Zoom di playstore Pilihlah yang di kembangkan Zoom.Us, jangan terpedaya oleh nama aplikasi- aplikasi yang mirip dan menyediakan fitur-fitur khusus. Tidak ada jaminan aplikasi-aplikasi tersebut terbebas dari malware. Yang resmi lebih aman.
  • 19. 18 Sumber Gambar: https://dispatch.m.io Penutup Akhir kata, saya ucapkan terima kasih kepada siapa saja yang telah berkenan membaca dan menyebarkan panduan teknis ini. Semoga kita semua dalam sehat dan ketaqwaan yang bertumbuh. Ini hanya bagian kecil dari upaya yang dapat kita lakukan untuk dapat saling terhubung dan produktif dengan aman dan nyaman melalui Aplikasi Zoom Cloud Meeting. Pada dasarnya zoom hanyalah aplikasi, kitalah pemain utamanya. Maka etika dan aturan-aturan di dunia nyata juga haruslah terasa di dunia maya. Tatap maya tidak akan pernah menggantikan tatap nyata. Anda tidak akan bisamerasakan nikmatnya coto Makassardan pisang ijo hanya melaluimedia, termasuk menggunakan aplikasi vicon yang secanggih apapun. Untuk merasakan nikmatnya coto Makassar dan kesegaran pisang Ijo, Anda harus merasakannya dengan lidah sendiri,tidakdengan media. Datanglah langsung ke Makassarjika situasi sudah kembalipulih,rasakan kelezatan dua hidangan ini. Selain memanjakan lidah, Anda juga merasakan suasana yang sesungguhnya. Artinya apa? Gunakanlah aplikasi sesuai dengan porsinya.